RUKUN ISLAM

8
RUKUN ISLAM Disusun oleh : MARJAN A.Ma Nim : 151 121 10217

description

RUKUN ISLAM. Disusun oleh : MARJAN A.Ma Nim : 151 121 10217. Rukun Islam Dan Penjelasannya. - PowerPoint PPT Presentation

Transcript of RUKUN ISLAM

Page 1: RUKUN ISLAM

RUKUN ISLAM

Disusun oleh :

MARJAN A.MaNim : 151 121 10217

Page 2: RUKUN ISLAM

Rukun Islam Dan Penjelasannya

Arti daripada Islam secara bahasa adalah Ta'at, dan secara hukum syar'a adalah Ta'at kepada hukum - hukum syar'a ( Hukum - hukum ALLAH. S.W.T ). Dan ada rukun - rukun yang wajib kita laksanakan di antaranya sebagai berikut :

Page 3: RUKUN ISLAM

1. Syahadat.

 Apa itu Syahadat ? Syahadat yaitu meyakinkan tidak ada tuhan yang haq di sembah dengan bukti yang nyata kecuali ALLAH.S.W.T. dan sesungguhnya nabi Muhammad.S.A.W adalah utusan ALLAH.S.W.T. Pengertian : Pengertian dari syahadat itu adalah meyakinkan hati kita , bahwa hanya ALLAH.S.W.T , semata hanya tuhan yang harus kita sembah. Yang mempunyai sipat dengan sifat - sifat yang sempurna jauh dari segala kekurangan. Tunggal Dzatnya, sifatnya serta pekerjaanya. Dan Nabi Muhammad S.A.W jadi utusan ALLAH.S.W.T. untuk semua mahluk.

Page 4: RUKUN ISLAM

2. Mendirikan Shalat.

Kenapa kita wajib mendirikan Shalat ? Karena Shalat itu adalah ibadah badan dhohir ( nyata ), yang paling unggul mengalahkan ibadah - ibadah dhohir badan yang lainnya seperti puasa, ibadah haji, zakat dan lain - lain. Bahkan fardlu dan sunatnya Shalat itu lebih unggul daripada fardlu dan sunat ibadah yang lainnya, sehingga tidak ada kata udzur dalam shalat selagi masih berakal sehat.

Page 5: RUKUN ISLAM

3. Membayar Zakat

Di dalam Islam kita di wajibkan membayar zakat, kepada orang - orang yan berhak menerima zakat ( mustahiq ). Dimana mustahiq zakat itu ada delapan.

Orang fakir yaitu orang yang tidak mempunyai harta dan pekerjaan sama sekali walaupun dia mempunyai pekerjaan tapi tidak dapatmenutupi kebutuhannya sehari - hari. Bahkan tidak mencapai setengah daripada kebutuhannya itu.

Miskin yaitu orang yang mempunyai harta dan pekerjaan , tetapi tidak menutupi kebutuhannya sehari - hari. Hanya mencapai setengah lebih, dari pada kebutuhannya itu.

Amil yaitu orang yang bertugas mengurus , menuliskan dan membagikan zakat pada mustahiqnya.

Page 6: RUKUN ISLAM

Muallaf yaitu orang yang baru mengenal Islam ( orang yang masuk Islam ). Atau orang Islam yang lemah keyakinannya tentang Islam.

Riqob yaitu hamba sahaya atau budak belian.Ghorim yaitu orang yang terbelit hutang baik yang

bersifat pribadi atau umum dan tidak mampu untuk membayarnya.

Sabilillah yaitu orang yang berjuang ( berjihad ), di jalan ALLAH.S.W.T.

Dan yang terakhir adalah Ibnu sabil yaitu orang yang bepergian jauh, kebetulan di dalam perjalanannya melewati tempat pembagian zakat dan membawa perbekalan namun tak cukup sampai tempat tujuan.

Page 7: RUKUN ISLAM

4. Puasa Bulan Romadhon

Puasa bula Romadhon di pardukan atau di wajibkan pada bulan sya'ban tahun kedua sesudah Nabi Mhammad. S.A.W. hijrah. Puasa ada tiga tingkatan di antaranya :

Puasa umum yaitu puasa yang sekedar menahan lapar dan haus serta nafsu birahi.

Puasa Khusus yaitu puasa yang menjaga pendengaran, penglihatan, ucapan, dan semua anggota tubuh dari perbuatan maksiat.

Puasa yang lebih khusus yaitu puasa yang memolahkan hatinya kepada urusan akhirat, dan mengharapkan ridho ALLAH.S.W.T semata.

Page 8: RUKUN ISLAM

5. Ibadah Hajji bagi Yang Mampu

Ibadah hajji bagi yang mampu di perjalannya, sehingga semua nabi pernah melaksanakan Ibadah Hajji kecuali Nabi Soleh dan Nabi Hud. bahkan nabi Adam pergi hajji dari India jalan kaki selama empat puluh tahun lama perjalannya. Dan nabi Isya ibadah hajji sebelum di angkat ke langit.

Keunggulan Ibadah HaJJi :

Hadist menerangkan  " Barang siapa yang melaksanakan ibada Hajji, dan setelah pulang dari ibadah Hajji kelakuannya menjadi lebih baik dari sebelumnya. Maka akan di ampuni dosa - dosanya, dan jika berimpak satu dirham maka nilainya sama dengan satu juta Dirham. "