Rpp 1 Termokimia 1 Rev

32
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) Nama Sekolah : SMA Negeri 3 Singaraja Mata Pelajaran : Kimia Kelas/Program : XI/MIA Semester : Ganjil Tahun Ajaran :2014/2015 Materi Pokok : Termokimia (sistem dan lingkungan, reaksi eksoterm dan reaksi endoterm) Alokasi Waktu : 2 x 45 Menit (1 kali pertemuan) A. Kompetensi Inti KI-1 : Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya KI-2 : Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (gotong royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan proaktif, dan menunjukan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia KI-3 : Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan,

description

rpp termokimia

Transcript of Rpp 1 Termokimia 1 Rev

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Nama Sekolah : SMA Negeri 3 Singaraja

Mata Pelajaran : Kimia

Kelas/Program : XI/MIA

Semester : Ganjil

Tahun Ajaran :2014/2015

Materi Pokok : Termokimia (sistem dan lingkungan, reaksi eksoterm dan reaksi

endoterm)

Alokasi Waktu : 2 x 45 Menit (1 kali pertemuan)

A. Kompetensi Inti

KI-1 : Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya

KI-2 : Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli

(gotong royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsif dan proaktif, dan

menunjukan sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam

berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam serta dalam

menempatkan diri sebagai cerminan bangsa dalam pergaulan dunia

KI-3 : Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual,

prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu

pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan

kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab

fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang

kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan

masalah

KI-4 : Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait

dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri,

bertindak secara efektif dan kreatif, serta mampu menggunakan metoda sesuai

kaidah keilmuan

B. Kompetensi Dasar dan Indikator

Kompetensi Dasar

1.1 Menyadari adanya keteraturan dari sifat hidrokarbon, termokimia, lajureaksi,

kesetimbangan kimia, larutan dan koloid sebagai wujud kebesaran Tuhan YME

dan pengetahuan tentang adanya keteraturan tersebut sebagai hasil pemikiran

kreatif manusia yang kebenarannya bersifat tentatif.

2.1 Menunjukkan perilaku ilmiah (memiliki rasa ingin tahu, disiplin, jujur, objektif,

terbuka, mampu membedakan fakta dan opini, ulet, teliti, bertanggung jawab,

kritis, kreatif, inovatif, demokratis, komunikatif) dalam merancang dan

melakukan percobaan serta berdiskusi yang diwujudkan dalam sikap sehari-hari.

2.3 Menunjukkan perilaku responsif dan pro-aktif serta bijaksana sebagai wujud

kemampuan memecahkan masalah dan membuat keputusan

3.4 Membedakan reaksi eksoterm dan reaksi endoterm berdasarkan hasil percobaan

dan diagram tingkat energi.

Indikator Pembelajaran

a. Membedakan sistem dan lingkungan.

b. Menjelaskan hukum/azas kekekalan energi.

c. Membedakan reaksi eksoterm dengan reaksi endoterm melalui analisis data

percobaan.

d. Menjelaskan diagram tingkat reaksi eksoterm dan endoterm.

4.4 Merancang, melakukan, menyimpulkan serta menyajikan hasil percobaan reaksi

eksoterm dan reaksi endoterm.

C. Tujuan Pembelajaran.

1. Melalui kegiatan diskusi peserta didik mampu membedakan sistem dan lingkungan

2. Melalui kegiatan diskusi peserta didik mampu menjelaskan hukum/azas kekekalan

energi.

3. Melalui kegiatan data percobaan peserta didik mampu membedakan reaksi eksoterm

dengan reaksi endoterm melalui analisis data percobaan.

4. Melalui kegiatan kegiatan diskusi, peserta didik mampu menjelaskan diagram reaksi

eksoterm dan endoterm.

D. Materi Pembelajaran

I. Materi Fakta, Konsep, Prinsip dan Prosedur

1. Fakta : sistem, lingkungan, energi.

2. Konsep : entalpi dan perubahan entalpi, hukum kekelan energi, reaksi

eksoterm, reaksi endoterm

3. Prinsip : persamaan termodinamika 1: ∆E = q + w, perpindahan kalor.

4. Prosedur : langkah kerja ilmiah

II. Materi Pokok

A. Termokimia, Entalpi dan Perubahannya.

Hukum Kekekalan Energi

1. Sistem dan Lingkungan.

a. Sistem adalah sesuatu yang menjadi pusat perhatian atau pusat pengamatan.

b. Lingkungan adalah sesuatu yang berada di luar sistem/bagian yang membatasi sistem.

Sistem dibedakan menjadi 3 yaitu:

- Sistem terbuka: antara sistem dan lingkungan dapat mempertukarkan energi maupun

materi.

- Sistem tertutup: antara sistem dan lingkungan dapat mempertukarkan energi saja.

- Sistem tersekat: antara sistem dan lingkungan tidak terjadi pertukaran energi dan

materi.

2. Kalor

Kalor adalah energi yang berpindah dari sistem ke lingkungan atau sebaliknya dan dari

suhu yang lebih tinggi ke suhu yang lebih rendah.

q = m . c. ∆t atau q = C . ∆t

2. Hukum Pertama Termodinamika (Azas Kekekalan Energi)

- Hukum kekekalan energi:“Energi dapat diubah tetapi tidak dapat dimusnahkan atau

diciptakan”.

∆E = q + w

- Entalpi (H) adalah energi dalam bentuk kalor yang tersimpan di dalam suatu sistem.

- Perubahan Entalpi adalah (∆H) adalah selisih besarnya entalpi sistem setelah

mengalami perubahan dengan besarnya entalpi sistem sebelum perubahan yang

dilakukan pada tekanan tetap..

∆H = Hakhir – Hawal

Reaksi Eksoterm dan Endoterm

a. Reaksi Eksoterm

Pada reaksi eksoterm entalpi pereaksi lebih besar daripada entalpi hasil reaksi sehingga

perubahan entalpi negatif (ΔH<0). Pada reaksi ini temperatur sistem akan lebih tinggi daripada

lingkungan sehingga akan terjadi aliran kalor dari sistem ke lingkungan atau sistem melepaskan kalor

ke lingkungan. Reaksi eksoterm seperti diilustrasikan pada gambar 1 berikut.

Gambar 1. Perpindahan kalor (q) pada reaksi eksoterm

∆H = Hakhir – Hawal < 0

∆H = negatif (-)

Reaksi eksoterm banyak terjadi pada reaksi-reaksi pembakaran. Contoh reaksi eksoterm: jika

kapur tohor (CaO) dicampur air maka kalor akan dilepaskan.

(a) (b)

Gambar 2. Contoh reaksi eksoterm, (a) keadaan awal, (b) saat reaksi

CaO(s) + H2O(l) Ca(OH)2(aq) ∆H= -65,3 kJ (timbul panas)

Pada proses ini sistem melepaskan kalor ke lingkungan dengan ditandai naiknya suhu. Pada reaksi

eksoterm, entalphi zat hasil reaksi (HP) lebih kecil dari entalphi zat pereaksi (HR), sehingga ΔH pada

reaksi eksoterm berharga negatif.

Sistem

Lingkungan

Lingkungan

Lingkungan

q (q<0)

Gambar 3. Diagram reaksi eksoterm

b. Reaksi Endoterm

Reaksi endoterm merupakan reaksi yang menyerap kalor. Dalam reaksi ini, kalor mengalir

dari lingkungan ke sistem. Temperatur sistem lebih rendah daripada lingkungan sehingga akan terjadi

aliran kalor dari lingkungan ke sistem. Reaksi endoterm seperti diilustrasikan pada gambar berikut.

Gambar 4. Perpindahan kalor (q) pada reaksi endoterm

∆H = Hakhir – Hawal > 0

∆H = positif (+).

Contoh:

a. Reaksi antara barium hidroksida (Ba(OH)2) dan garam amonium klorida (NH4Cl) merupakan

reaksi endoterm yang ditandai dengan turunnya suhu.

Ba(OH)2(s) + 2NH4Cl(s) BaCl2(l) + 2NH3(g) + 2H2O(l) ∆H= +80 kJ

b. Pembuatan kapur tohor dengan pemanasan batu kapur berdasarkan reaksi berikut.

CaCO3(s) CaO(s) + CO2(g) ∆H= +178,3 kJ

Pada reaksi endoterm, entalpi pereaksi (HR) lebih kecil daripada entalpi hasil reaksi (HP)

sehingga perubahan entalpi (ΔH) berharga positif. Diagram reaksi endoterm adalah sebagai berikut.

Sistem

Lingkungan

Lingkungan

Lingkungan

q (q>0)

Gambar 5. Diagram reaksi endoterm

E. Pendekatan, Metode, dan Model Pembelajaran

Pendekatan pembelajaran: Pendekatan Ilmiah scientific

Model pembelajaran : Kooperatif learning tipe STAD

Sintaks :1. Menyampaikan tujuan dan memotivasi peserta didik.

2. Menyajikan Informasi

3. Mengorganisasikan peserta didik ke dalam kelompok-

kelompok belajar

4. Membimbing kelompok bekerja dan belajar

5. Evaluasi

6. Memberikan penghargaan Orientasi peserta didik.

Metode : Diskusi, Tanya Jawab dan Penugasan.

F. Sumber dan Media Pembelajaran

Sumber buku:

1. Sutresna, Nana. 2004. Kimia untuk SMA/MA Kelas XI. Bandung: Grafindo Media

Pratama

2. Wiyarsi, Antuni. 2009. Kimia untuk SMA/MA Kelas XI IPA. Jakarta. Pusat

Perbukuan Departemen Pendidikan Nasional.

Media pembelajaran : bahan ajar berupa LKPD, papan tulis, spidol

G. Langkah-langkah Pembelajaran

Kegiatan Deskripsi

Alokasi

Waktu

Pendahuluan Menyampaikan tujuan dan memotivasi peserta didik

Guru mengucapkan salam

10

menit

Melakukan absensni pada siswa

Menyampaikan indicator, tujuan pembelajaran dan materi

pembelajaran

Menyampaikan model pembelajaran yang diterapkan yaitu

Cooperative Learning

Apersepsi: menanyakan materi yang sudah dipelajari

sebelumnya

Motivasi: Memberikan motivasi jika siswa menjawab dengan

benar dan menjelaskan pentingnya materi ini serta manfaatnya

dalam kehidupan sehari-hari.

Kegiatan Inti Menyajikan informasi

(Mengamati)

Mengkaji dari berbagai sumber tentang system dan

lingkungan, hukum kekekalan energi, kalor perubahan entalpi,

reaksi eksoterm dan reaksi endoterm.

Mengorganisasikan peserta didik ke dalam kelompok-

kelompok belajar

(Menanya)

Membagi siswa dalam kelompok diskusi untuk membahas

permasalahan pada LKPD.

Menberikan kesempatan kepada peserta didik untuk

mengajukan pertanyaan yang berkaitan dengan LKPD yang

telah diberikan dan atau tentang termokimia.

(Mencoba/Mengeksplorasi)

Siswa membaca, menemukan atau mencari informasi tentang

materi pendukung untuk menganalisis hasil pengamatan.

Guru memantau secara bergiliran dari satu kelompok ke

kelompok yang lain, serta memotivasi bahwa semua peserta

diskusi harus berperan aktif dan memahami materi.

15

menit

5 menit

5 menit

Membimbing kelompok bekerja dan belajar

(Menalar/Mengasosiasi)

Siswa menganalisis sistem dan lingkungan dan hukum

kekekalan energy

Siswa mengerjakan hasil pengamatan bersama kelompok.

Masing-masing siswa mencatat hasil diskusi.

Masing-masing kelompok mencatat hal-hal yang belum

dimengerti untuk selanjutnya didiskusikan dengan guru

Evaluasi

(Mencipta/Mengkomunikasikan)

Menanyakan hasil diskusi secara acak kepada siswa

Siswa menyampaikan hasil diskusi atau ringkasan

pembelajaran dengan lisan atau tertulis, dengan menggunakan

tata bahasa yang benar.

Memberikan penghargaan

Memberikan penghargaan (penguatan) kepada kelompok

terbaik dan memberikan motivasi untuk kelompok yang

kurang aktif.

25

menit

10

menit

5 menit

Penutup Merefleksi kegiatan pembelajaran

Siswa bersama guru menyimpulkan hasil pembelajaran

Memberikan penugasan mandiri terstruktur (mengerjakan soal

latihan di buku LKS siswa halaman 35-36

Menyampaikan materi pada pertemuan berikutnya.

Guru dan siswa mengakhiri pembelajaran dengan mengaturkan

doa bersama dan salam

10

menit

TOTAL 90

menit

H. Penilaian Proses dan Hasil Belajar

1. Penilaian menggunakan teknik bertanya dan observasi dilakasanakan selama

kegiatan berlangsung, penilaian kongnitif menggunakan tes tertulis.

2. Prosedur penilaian

NO Aspek yang dinilai Waktu penilaian Teknik

penilaian/Instrument

1 Sikap Observasi (Lembar

Pengamatan Kerja

Diskusi Kelompok),

Selama Pembelajaran

berlangsung dan saat

diskusi

Pengamatan/Rubrik

penilaian sikap

2 Pengetahuan

1. Menjelaskan hukum

kekekalan energi, sistem

dan lingkungan, serta

hunbungan antara kalor

kerja dan perubahan entalpi

2. Menjelaskan reaksi

eksoterm dan endoterm.

Penyelesaian tugas

kelompok dan tes

individu (tes tulis

pilihan ganda dan

uraian)

Pengamatan/tes

berupa:

LKPD

Ulangan Harian

Tugas kelompok

dan tugas

individu

3 Keterampilan

Terampil menerapkan

konsep/prinsip dan strategi

pemecahan masalah yang

relevan brkaitan dengan konsep

termokimia

Presentasi Rubrik penilaian

keterampilan

3.Program tindak lanjut

Siswa yang memperoleh nilai tugas KD <KKM mengikuti program remedial (

Siwa yang memperoleh nilai tugas KD ≥KKM Mengikuti program pengayaan

(Melanjutkan materi)

KISI-KISI SOAL PILIHAN GANDADAN URAIAN

Jenis Sekolah : SMA Alokasi Waktu : 90 menitMata Pelajaran : Kimia Jumlah Soal : 10 Kelas / Semester : XI MIA / Ganjil Penyusun : Anggra SupraptaKurikulum : 2013

A. SOAL LKPD

No Kompetensi Dasar Instrumen Indikator Soal No Soal

1 3.4 Membedakan reaksi eksoterm dan reaksi endoterm berdasarkan hasil percobaan dan diagram tingkat energi

LKPD Menjelaskan sistem terbuka, tertutup dan terisolasi

1

Membedakan reaksi eksoterm dan endoterm 2

Menjelaskan tentang hukum kekekalan

energi

3

Menghitung jumlah kalor dan membuat diagram tingkat energi

4

Menghitung jumlah kalor 5

B. Soal Pilihan Ganda (Ulangan Harian)

No Kompetensi Dasar Instrument Indikator Soal No Soal

1 3.4 Membedakan reaksi eksoterm dan reaksi endoterm berdasarkan hasil percobaan dan diagram tingkat energi

Ulangan Harian pilihan ganda dan uraian

Peserta didik dapat menjelaskan sistem dan lingkungan

1

Peserta didik dapat membedakan reaksi eksoterm dan reaksi endoterm.

2

Peserta didik dapat menentukan berbagai

jenis perubahan entalpi.

3 dan 4

Peserta didik dapat menentukan jumlah kalor pada setiap reaksi termokimia.

5

Diberikan diagram reaksi, peserta didik dapat menentukan harga ∆H

6 dan 7

C. SOAL URAIAN (Ulangan Harian)

No Kompetensi Dasar Materi Ajar Indikator Soal No Soal

1 3.5 Menentukan H reaksi berdasarkan hukum Hess, data perubahan entalpi pembentukan standar, dan data energi ikatan

Termokimia Diberikan suatu data, peserta didik dapat menentukan ∆H reaksi berdasarkan energi ikatan

8

Diberikan suatu data, peserta didik dapat menentukan ∆H reaksi berdasarkan data perubahan entalpi pembentukan standar

9

Diberikan suatu data, peserta didik dapat menentukan ∆H reaksi berdasarkan Hukum Hess

10

PENILAIAN KOGNITIF

LKPD

a. Identifikasi gambar berikut (yang mana sistem terbuka, tertutup dan terisolasi). Jelaskan!

b. Jelaskan apa yang dimaksud dengan reaksi eksoterm dan reaksi endoterm!

c. Jelaskan hukum termodinamika I ( hukum kekelan energi) !

d. Diketahui dua jenis reaksi sebagai berikut.

1. 2 C(s) + 3 H2(g) + ½ O2 (g) C2H5OH(l) ∆H=-277,7 kJ

2. NH3(g) N(g) + 3 H(g) ∆H= + 1170,5 kJ

a. Mana yang termasuk reaksi eksoterm dan endoterm?

b. Gambarkan diagram tingkat energi reaksi dari reaksi tersebut!

c. Berapa kalor diperlukan untuk membentuk etanol (C2H5OH(l)) dan kalor yang

diperlukan untuk menguraikan gas NH3 (amonium)?

e. A. Jika diketahui kalor pembakaran 1 mol gas CH4 sebesar 802,3 kJ menurut reaksi

berikut.

CH4 (g) + 2O2 (g) CO2(g) + 2H2O(g) ∆H= -802,3 kJ

Tentukan besarnya kalor yang digunanakan untuk membakar 2 mol gas CH4!

B. kalor yang diperlukan untuk membentuk 1 mol gas CO2 sebagai berikut.

C(s) + O2 (g) CO2 (g) ∆H= -393,5 kJ

Tentukan kalor yang diperlukan untuk membentuk 4,4 gram gas CO2 (Ar C=12,

O=16)

a b c

2 C(s) + 3 H2(g) + ½ O2 (g)

C2H5OH(l)

Kunci jawaban LKPD

1. (a) sistem terbuka adalah jika antara sistem dan lingkungan terjadi pertukaran materi

dan energi.

(b) sistem tertutup adalah jika antara sistem dan lingkungan tidak terjadi perpindahan

materi tetapi terjadi perpindahan energi.

(c) sistem terisolasi adalah jika antara sistem dan linkungan tidak terjadi perpindahan

baik materi maupun energi.

2. Reaksi eksoterm adalah reaksi yang melepaskan kalor dari sistem ke lingkungan.

Entalpi sistem sebelum reaksi lebih besar dari entalpi sesudah reaksi. Harga ∆H bernilai

(-)

Reaksi endoterm adalah reaksi yang menyerap kalor dari lingkungan ke sistem. Entalpi

sistem sesudah reaksi lebih besar dari entalpi sebelum reaksi. Harga ∆H bernilai (+)

3. Hukum kekelan energi berbunyi bahwa energi tidak dapat diciptakan dan tidak dapat

dimusnahkan, melainkan hanya dapat berubah bentuk saja.

4. (a) yang termasuk reaksi endoterm adalah reaksi (ii), sedangkan yang termasuk reaksi

eksoterm adalah reaksi (i)

(b)

(c) kalor diperlukan untuk membentuk C2H5OH (etanol) adalah 277,7 kJ, sedangkan

kalor yang diperlukan untuk menguraikan NH3 (amonium) adalah 1170,5 kJ

5. (a) kalor yang digunanakan untuk membakar 2 mol CH4 adalah 2 x 802,3 kJ = 1604,6

kJ

(b) mol CO2 = 4,4/ 44= 0,1 mol

Kalor yang diperlukan = 0,1 x 393,5 kJ = 39,35 kJ

N(g) + 3 H(g)

NH3(g)

∆H= + 1170,5 kJ

Tes pilihan ganda (ulangan harian)

Setiap soal berskor 10

1. Yang benar dibawah ini adalah. . . .

a. Sistem tertutup adalah sistem yang memungkinkan terjadinya perpindahan

materi.

b. Sistem tertutup adalah sistem yang memungkin terjadinya perpindahan

energi.

c. Sistem terbuka adalah sistem yang tidak memungkinkan terjadinya

perpindahan energi.

d. Sistem terisolasi adalah sistem yang tidak terjadi perpindahan enrgi, tetapi

terjadi perpindahan materi.

e. Sistem terisolasi adalah sistem yang tidak terjadi perpindahan materi, tetapi

terjadi perpindahan energi.

2. Jika satu sendok serbuk seng dimasukkan ke dalam gelas kimia yang berisi larutan

HCl , ternyata terbentuk gelembung gas dan dasar tabung terasa panas. Reaksi ini

dapat digolongkan. . . .

a. Eksoterm, energi berpindah dari sistem ke lingkungan.

b. Eksoterm, energi berpindah dari lingkungan ke sistem.

c. Endoterm, energi berpindah dari lingkungan ke sistem.

d. Endoterm, energi berpindah dari sistem ke lingkungan.

e. Endoterm, energi tidak berpindah.

3. Kalor pembentukan AgNO3(s) = -23 kkal/mol. Pernyataan ini dapat ditulis. . . .

a. Ag+ + NO3- AgNO3 ∆H= -23 kkal

b. 2 Ag (s) + N2 (g) + 3O2 (g) 2 AgNO3 (s) ∆H= -46 kkal

c. 2Ag(s) + 2 HNO3 (aq) 2 AgNO3 + H2 (g) ∆H=-46 kkal

d. Ag2O(s) + N2O5 (g) 2 AgNO3 ∆H= -46 kkal

e. Ag (s) + NO2 (g) + ½ O2 (g) AgNO3 ∆H= -23 kkal

4. Dari reaksi 2 H (g) + O2 (g) 2H2O (l) ∆H= -572 kJ, dapat dikatakan

bahwa. . . .

a. Kalor pembentukan air -572 kJ

b. Pembentukan 1 mol air memerlukan 286 kJ

c. Pada pembakaran 1 mol hidrogen, 572 kJ kalor mengalir dari sistem ke

lingkungan

d. Kalor pembentukan uap air -286 kJ

e. Pada pembentukan 2 mol air, 572 kJ kalor mengalir dari sistem ke lingkungan

5. Jika diketahui kalor pembakaran 1 mol CH4 sebesar 802,3 kJ menurut reaksi berikut.

CH4 (g) + 2O2 (g) CO2(g) + 2H2O(g) ∆H= -802,3 kJ, besarnya kalor yang

digunanakan untuk membakar 2 mol gas CH4 adalah. . . .

a. 200,57 kJ

b. 401,15 kJ

c. 802,30 kJ

d. 1604,60 kJ

e. 2406,90 kJ

6. Perhatikan siklus berikut

Dari diagram tersebut, harga x adalah. . . kJ

a. -203

b. +203

c. -406

d. +406

e. -812

7. Jika diketahui

Menurut Hukum Hess diperoleh. . . .

a. ∆H1 +∆H2=∆H3 - ∆H4

b. ∆H1+∆H2=∆H4-∆H3

c. ∆H4=∆H1+∆H2+∆H3

d. ∆H4=∆H1+∆H2-∆H3

e. ∆H3=∆H4-∆H1+∆H2

Soal Essay

8. Diketahui energi ikatan rata-rata

C=C = 607 kJ/mol

H-H = 436 kJ/mol

C-H= 415 kJ/mol

C-C =348 kJ/mol

Tentukan ∆H reaksi pembentukan C2H6 menurut reaksi: C2H4 + H2 C2H6. (skor 15)

9. Diketahui ∆H0f C2H4 (g) = 52 kJ/mol

∆H0f CO2 (g) = -393,5 kJ/mol

∆H0f H2O (l) = -285,8 kJ/mol

Berapa kalor yang dilepas untuk membakar 5,6 gram gas C2H4? (skor 15)

10.

Tentukan ∆H2 !(skor 15)

Skor total= 115

2S (s) + 3 O2(g)

2SO3 (s) + O2 (g)

2SO3 (g)∆H1 = -790,4 kJ

∆H3 = -196,6 kJ∆H2 = . . . . .kJ

Kunci Jawaban Ulangan Harian1. B2. A3. B4. E5. A6. A7. D8. ∆Hreaksi =∑ E pemutusan - ∑ E pembentukan

=(1 x C=C + 4 x E C-H + 1 x E H-H) – ( 1 x E C-C + 6 x E H-H)=(607 + 4 x 415 + 436) – (348 + 6 x 415)=135 kJ/mol

9. C2H4 + 3/2 O2 2 CO2 + 2 H2O∆H reaksi = ∆Hproduk-∆H reaktan

=(2 x -393,5 + 2 x -285,8) – (1 x 52 + 3/2 x 0)=1410,6 kJ

Mol C2H4 =5,6/28= 0,2 mol∆H untuk 0,2 mol = 0,2 x 1410,6

=-282,12 kJ/mol10. ∆H3 + ∆H2 = ∆H1

∆H3 = ∆H1 - ∆H2

=-790,4 kJ + 196,6 kJ

∆H3 = -593,8 kJ/mol

Nilai =

Skor yang diperoleh Skor total (115 )

×100

Rubrik penilaian tes essayNo soal Jawaban Skor 8 ∆Hreaksi =∑ E pemutusan - ∑ E pembentukan

=(1 x C=C + 4 x E C-H + 1 x E H-H) – ( 1 x E C-C + 6 x E H-H)

=(607 + 4 x 415 + 436) – (348 + 6 x 415)=135 kJ/mol

15

∆Hreaksi =∑ E pemutusan - ∑ E pembentukan=(1 x C=C + 4 x E C-H + 1 x E H-H) – ( 1 x E C-C + 6 x E

H-H)=(607 + 4 x 415 + 436) – (348 + 6 x 415)

10

∆Hreaksi =∑ E pemutusan - ∑ E pembentukan 59 C2H4 + 3/2 O2 2 CO2 + 2 H2O

∆H reaksi = ∆Hproduk-∆H reaktan=(2 x -393,5 + 2 x -285,8) – (1 x 52 + 3/2 x 0)=1410,6 kJ

Mol C2H4 =5,6/28= 0,2 mol

15

∆H untuk 0,2 mol= 0,2 x 1410,6=-282,12 kJ/mol

∆H3 + ∆H2 = ∆H1

∆H3 = ∆H1 - ∆H2

∆H3 = -593,8 kJ/molC2H4 + 3/2 O2 2 CO2 + 2 H2O∆H reaksi = ∆Hproduk-∆H reaktan

=(2 x -393,5 + 2 x -285,8) – (1 x 52 + 3/2 x 0)=1410,6 kJ

Mol C2H4 =5,6/28= 0,2 mol∆H untuk 0,2 mol = 0,2 x 1410,6

=-282,12 kJ/mol

10

C2H4 + 3/2 O2 2 CO2 + 2 H2O∆H reaksi = ∆Hproduk-∆H reaktan

=(2 x -393,5 + 2 x -285,8) – (1 x 52 + 3/2 x 0)=1410,6 kJ

5

10 ∆H3 + ∆H2 = ∆H1

∆H2 = ∆H1 - ∆H2

=-790,4 kJ + 196,6 kJ∆H2 = -593,8 kJ/mol

15

H3 + ∆H2 = ∆H1

∆H3 = ∆H1 - ∆H2

=-790,4 kJ + 196,6 kJ

10

H3 + ∆H2 = ∆H1

∆H3 = ∆H1 - ∆H2

5

Kriteria Nilai :

INTERVAL NILAI

KONVERSI PREDIKAT

96-100 4,00 A91-95 3,66 A-

85-90 3,33 B+

80-84 3,00 B75-79 2,66 B-

70-74 2,33 C+

65-69 2,00 C60-64 1,66 C-

55-59 1,33 D+

< 54 1,00 D

PENILAIAN KETERAMPILAN

LEMBAR PENGAMATAN PRESENTASI

Untuk pengamatan presentasi menggunakan kriteria sebagai berikut :

NO NAMA

ASPEK PENILAIAN JUMLAH

NIL

AI

PR

ED

IKA

T

Pen

yaji

an

jaw

aban

Isi j

awab

an

Keb

enar

an

jaw

aban

Car

a p

enya

jian

SKOR

1

2

3

4

Rubrik Penilaian :Aspek Penilaian Skor Indikator

Penyajian jawaban 4 Menyajikan jawaban sangat baik dan menyeluruh

3 Menyajikan jawaban baik dan kurang menyeluruh

2 Menyajikan jawaban cukup dan kurang menyeluruh

1 Menyajikan jawaban kurang

Isi jawaban 4 Sangat sesuai

3 Sesuai

2 Cukup sesuai

1 Kurang sesuai

Kebenaran jawaban 4 Benar sesuai tuntunan LKPD

3 Benar namun tidak sesuai tuntunan LKPD

2 Hampir benar dan tidak sesuai tuntunan LKPD

1 Salah dan tidak sesuai tuntunan LKPD

Cara penyajian 4 Sangat baik dan terarah

3 Baik dan terarah

2 Cukup dan kurang terarah

1 Kurang

Keterangan Nilai :

Nilai = Skor yang diperoleh Skor total (16)

×4

Kriteria Nilai :

Skor Predikat

4,00 A

3,66 A-

3,33 B+

3,00 B

2,66 B-

2,33 C+

2,00 C

1,66 C-

1,33 D+

1,00 D

PENILAIAN SIKAP

LEMBAR OBSERVASIUntuk lembar observasi dilakukan dengan pengamatan diskusi kelompok dengan menggunakan kriteria sebagai berikut :

NO

NAMA

ASPEK PENILAIAN JUMLAH

NIL

AI

PR

ED

IKA

T

Juju

r

Dis

ipli

n

Tan

ggun

g ja

wab

Kre

atif

SKOR

1

2

3

4

Rubrik Penilaian :

Aspek Penilaian Skor Indikator

Jujur 4 Baik Sekali

3 Baik

2 Cukup

1 Kurang

Disiplin 4 Baik Sekali

3 Baik

2 Cukup

1 Kurang

Tanggungjawab 4 Baik Sekali

3 Baik

2 Cukup

1 Kurang

Kreatif 4 Baik Sekali

3 Baik

2 Cukup

1 Kurang

Keterangan Nilai :

Nilai = Skor yang diperoleh Skor total (16)

×4

Kriteria Nilai :

Skor Predikat

4,00 A

3,66 A-

3,33 B+

3,00 B

2,66 B-

2,33 C+

2,00 C

1,66 C-

1,33 D+

1,00 D

PENILAIAN DIRIPenilaian Diri yang dilakukan oleh peserta didik menggunakan pernyataan sebagai berikut :

NO PERNYATAAN YA TIDAK

1 Saya melakukan obsevasi secara serius

2 Saya melakukan semua tugas yang dibagi oleh kelompok

3 Saya bersama kelompok menganalisis hasil pengamatan

4 Saya menyusun dan membuat laporan sesuai hasil obsevasi

5 Saya tidak pernah menyontek saat ulangan

6 Saya tidak pernah terlambat dalam mengikuti pembelajaran kimia

7 Saya selalu mengerjakan tugas-tugas dalam pembelajaran kimia

8 Saya selalu mandiri dalam mengerjakan tugas dan kreatif dalam memecahkan masalah kimia

Rubrik Penilaian :

Pernyataan No Skor Pilihan Jawaban

1 2 Ya

1 Tidak

2 2 Ya

1 Tidak

3 2 Ya

1 Tidak

4 2 Ya

1 Tidak

5 2 Ya

1 tidak

6 2 Ya

1 Tidak

7 2 Ya

1 Tidak

8 2 Ya

1 Tidak

Keterangan Nilai :

Nilai = Jumlah skor yang diperoleh x 4

Jumlah skor maksimal (16)

Kriteria Nilai :

KRITERIA RENTANG SKOR

Sangat Baik (SB) 3.66 – 4.00Baik (B) 2.66 – 3.65Cukup (C) 1.66 – 2.65Kurang (K) < 1.65

NO NAMA

SKOR PERNYATAAN NO JUMLAH

NIL

AI

PR

ED

IKA

T

1 2 3 4 5

SKOR

1

2

3

4

PENILAIAN TEMAN SEJAWATPenilaian Teman Sejawat yang dilakukan oleh peserta didik menggunakan pernyataan sebagai berikut :

NO PERNYATAAN YA TIDAK

1 Mau berkata jujur dengan teman

2 Mau menerima kekurangan dan kelebihan teman

3 Mau menghargai pendapat teman

4 Mau bekerjasama dengan teman dalam berbagai kegiatan

5 Mau menjadi pendengar yang baik dan pemberi solusi yang tepat

Rubrik Penilaian :

Pernyataan No Skor Pilihan Jawaban

1 2 Ya

1 Tidak

2 2 Ya

1 Tidak

3 2 Ya

1 Tidak

4 2 Ya

1 Tidak

5 2 Ya

1 Tidak

Keterangan Nilai :Nilai = Jumlah skor yang diperoleh

x 4Jumlah skor maksimal (10)

Kriteria Nilai :

KRITERIA RENTANG SKOR

Sangat Baik (SB) 3.66 – 4.00

Baik (B) 2.66 – 3.65Cukup (C) 1.66 – 2.65Kurang (K)< 1.65

NO NAMA SKOR PERNYATAAN NO JUMLAH

NIL

AI

PR

ED

IKA

T

1 2 3 4 5

SKOR

12345

JURNAL

Penilaian Jurnal menggunakan catatan sebagai berikut

NO HARI / TANGGAL

NAMA PESERTA DIDIK

KEJADIAN ASPEK SIKAP

NILAI PRED

Mengetahui/Menyetujui, Guru Pamong,

Kadek Agus Apriawan Putra, S.Pd. NIP. 19850417 200902 1 006

Singaraja, Agustus 2014Mahasiswa Praktikan,

Kadek Anggra SupraptaNIM 1113031092

Mengetahui/Menyetujui, Dosen Pembimbing

Mengetahui/Menyetujui, Kepala SMA Negeri 3 Singaraja

Dr. rer.nat. I Wayan Karyasa,S.Pd,M.Sc.NIP 19691231 199403 1 012

Drs. Putu Arimbawa, M.Pd.NIP. 19631015 199303 1 010