RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi...

70
SEKRETARIAT BAITUL MAL ACEH RENCANA STRATEGIS 2017 - 2022

Transcript of RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi...

Page 1: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

SEKRETARIAT BAITUL MAL ACEH

RENCANA STRATEGIS

2017-2022

Page 2: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 i

KATA PENGANTAR

Alhamdulillah Sekretariat Baitul Mal Aceh telah menyusun Rancangan Akhir Renstra Tahun

2017-2022, sebagai tindaklanjut Pasal 190 Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun

2017 tentang Tata Cara Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Pembangunan Daerah, Tata

Cara Evaluasi Rancangan Peraturan Daerah tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang

Daerah, serta Tata Cara Perubahan Rencana Pembangunan Jangka Panjang, Rencana

Pembangunan Jangka Menengah dan Rencana Kerja Pemerintah Daerah.

Rancangan Akhir Renstra kami susun sebagai turunan Peraturan Gubernur Nomor 16 Tahun

2018 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Aceh (RPJMA) tahun 2017-2022.

Dengan Rancangan Akhir Renstra Sekretariat Baitul Mal Aceh, kami berharap akan menjadi

pedoman kerja lima tahun akan datang untuk merespon permasalahan dan tantangan yang

dihadapi Baitul Mal Aceh. Kami yakin, lima tahun akan datang Baitul Mal Aceh akan menjadi

organisasi profesional dengan pelayanan prima, serta berkontribusi dalam penanggulangan

kemiskinan dan pengangguran.

Demikian juga kaitannya dengan misi Gubernur Aceh dalam memperkuat pelaksanaan syariat

Islam, maka dengan Renstra ini menjadi arah bagi Baitul Mal Aceh dalam meningkatkan

pelaksanaan syariat Islam di bidang pengelolaan zakat, infak, sedekah dan waqaf (ZISWAF).

Dengan demikian, pengelolaan ZISWAF di Aceh akan meningkatkan kesadaran masyarakat

muslim Aceh membayar ZISWAF melalui organisasi resmi, serta menjadi referensi bagi

organisasi serupa di tingkat nasional dan internasional.

Banda Aceh, Maret 2019

Rajab 1440

KEPALA SEKRETARIAT

BAITUL MAL ACEH,

MUHAMMAD ISWANTO, S.STP, MM

Pembina Tk. I

NIP. 19810410 200012 1 00

Page 3: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 ii

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR .............................................................................................................. i

DAFTAR ISI ............................................................................................................................ ii

BAB I PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang .................................................................................................... 1

1.2. Landasan Hukum ................................................................................................ 3

1.3. Maksud dan Tujuan ............................................................................................ 5

1.4. Sistematika Penulisan ......................................................................................... 5

BAB II GAMBARAN PELAYANAN SKPA

2.1. Tugas, Fungsi dan Struktur Organisasi Perangkat Daerah ............................... 7

2.2. Sumber Daya SKPA ............................................................................................ 8

2.3. Kinerja Pelayanan SKPA .................................................................................... 14

BAB III ISU-ISU STRATEGIS BERDASARKAN TUGAS DAN FUNGSI

3.1. Identifikasi Permasalahan Berdasarkan Tugas dan Fungsi Pelayanan SKPA .. 19

3.2. Telaah Visi, Misi Dan Program Kepala Daerah Tahun 2017-2022 ................. 25

3.3. Penentuan Isu-Isu Strategis ................................................................................ 26

BAB IV TUJUAN, SASARAN, STRATEGI DAN KEBIJAKAN

4.1. Tujuan Dan Sasaran ........................................................................................... 28

4.2. Strategi Dan Kebijakan SKPA ............................................................................ 28

BAB V STRATEGI DAN ARAH KEBIJAKAN ............................................................... 35

BAB VI RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN SERTA PENDANAAN

6.1. Rencana Program ................................................................................................ 37

6.2. Kegiatan ............................................................................................................... 37

6.3. Pendanaan ........................................................................................................... 39

BAB VII KINERJA PENYELENGGARAAN BIDANG URUSAN ..................................... 40

BAB VIII PENUTUP ............................................................................................................ 41

Page 4: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Undang-Undang Nomor 44 tahun 1999 tentang Keistimewaan Aceh

mengamanahkan pengisian keistimewaan Aceh di bidang syariat Islam, pendidikan, adat

istiadat dan peran ulama. Salah satu wujud keistimewaan Aceh di bidang syariat Islam

dibentuklah Baitul Mal Aceh dan Baitul Mal Kabupaten/Kota seluruh Aceh pada tahun

2004. Keberadaan Baitul Mal diperkuat dengan Undang-Undang Nomor 11 tahun 2006

tentang Pemerintahan Aceh (Pasal 180 ayat (1) huruf d, Pasal 191 dan 192).

Sekretariat Baitul Mal Aceh yang dikukuhkan kembali pembentukannnya

berdasarkan Qanun Aceh Nomor 13 tahun 2016 tentang Pembentukan dan Susunan

Perangkat Aceh dan Peraturan Gubernur Nomor 137 tahun 2016 tentang Kedudukan,

Susunan Organisasi, Tugas, Fungsi dan Tata Kerja Sekretariat Baitul Mal Aceh, telah

menjalankan tugas pokok dan fungsinya dalam memfasilitasi Badan Pelaksana (Bapel)

dan Dewan Pertimbangan Syariah (DPS) Baitul Mal Aceh.

Undang-Undang Nomor 25 tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan

Pembangunan Nasional dan Undang-Undang Nomor 23 tahun 2014 tentang

Pemerintahan Daerah mengamatkan kepada Pemerintahkan Aceh untuk menyusun

Rencana Pembangunan Jangka Menengah Aceh (RPJMA). Dokumen RPJMA merupakan

penjabaran visi, misi, dan program Pemerintah Aceh yang berpedoman kepada Rencana

Pembangunan Jangka Panjang Aceh (RPJPA) serta memperhatikan RPJP Nasional.

Berdasarkan hal tersebut, Pemerintah Aceh bersama pemangku kepentingan

sesuai peran dan kewenangan masing-masing, menyusun RPJMA tahun 2017-2022 yang

merupakan dokumen perencanaan lima tahun Pemerintah Aceh, yang memuat strategi,

arah kebijakan, dan program pembangunan Aceh berdasarkan kondisi, potensi,

keistimewaan dan kekhususan Aceh.

Page 5: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 2

Mengacu pada dokumen RPJMA tahun 2017-2022, Sekretariat Baitul Mal Aceh

menyusun Rencana Strategis (Renstra) tahun 2017-2022. Renstra merupakan dokumen

perencanaan yang menggambarkan arah dan pengembangan kelembagaan dan program

pelayanan publik yang bersifat strategis dalam rangka pengelolaan zakat, infak, sedekah

dan waqaf (ZISWAF) dan kewenangan Baitul Mal Aceh lainnya.

Adapun fungsi Renstra ini adalah untuk mengklarifikasi secara eksplisit visi dan

misi Pemerintah Aceh dan RPJMA, kemudian menerjemahkan secara strategis sistematis

dan terpadu ke dalam tujuan, strategi, kebijakan dan program prioritas Sekretariat Baitul

Mal Aceh, serta tolok ukur pencapaiannya.

Isu strategis dalam memantapkan prioritas dan sasaran pengelolaan ZISWAF

adalah (1) Belum intensif program dan kegiatan edukasi dan sosialisasi ZISWAF; (2)

Belum efektifnya pendistribusian dan pendayagunaan zakat dan infaq terhadap

penanggulangan kemiskinan dan pemberdayaan pengusaha mikro; dan (3) Rendahnya

rasio pendistribusian zakat dan infaq terhadap pendapatan

Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun

program dan kegiatan untuk 5 tahun ke depan dalam Rencana Strategis Dinas Pangan

Aceh Tahun 2017-2022 yang akan dilaksanakan di 23 kabupaten/kota. Program

tersebut adalah : (1) Program Pembinaan Syariat Islam, terdiri-dari kegiatan (a)

Sosialisasi Kesadaran Zakat, (b) Penyaluran Zakat, Infaq dan Shadaqah (ZIS); (c)

Pendataan Muzakki, Mustahik dan Penyaluran ZIS; (d) Pembinaan dan Koordinasi

Baitul Mal Kab/Kota (Monitoirng dan Evaluasi. (2) Program Pembinaan Lembaga Sosial

Keagamaan terdiri dari kegiatan : (a) Bimbingan Teknis Baitul Mal; (b) Rapat Kerja

Baitul Mal; (c) Pelatihan Akuntansi Zakat; (3) Program Pengelolaan ZISWAF terdiri

dari kegiatan : (a) Penyusunan Perencanaan ZISWAF; (c) Pelatihan Akuntansi Zakat;

(4) Program Peningkatan Kualitas dan Akses Informasi Baitul Mal terdiri dari kegiatan :

(a) Sosialisasi dan Edukasi Kesadaran ZISWAF; (b) Pembinaan dan Koordinasi Baitul

Page 6: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 3

Mal Kab/Kota; (c) Peningkatan Kapasitas Kelembagaan dan SDM; (d) Pengembangan

Data dan Informasi Baitul Mal. (5) Program Peningkatan Pendistribusian dan

Pendayagunaan ZISWAF,terdiri dari kegiatan : (a) Pendistribusian dan Pendayagunaan

Senif Fakir, (b) Pendistribusian dan Pendayagunaan Senif Miskin; (c) Pendistribusian

dan Pendayagunaan Senif Amil; (d) Pendistribusian dan Pendayagunaan Senif Muallaf;

(e) Pendistribusian dan Pendayagunaan Senif Gharimin; (f) Pendistribusian dan

Pendayagunaan Senif Fisabillilah; (g) Pendistribusian dan Pendayagunaan Senif Ibnu

Sabil (6) Pendistribusian dan Pendayagunaan Infak; (7) Pendistribusian dan

Pendayagunaan Wakaf.

Penyusunan Renstra Sekretariat Baitul Mal Aceh dilakukan melalui proses yang

transparan, demokrastis dan partisipatif, sehingga alur pikir Renstra ini dapat dimulai

dari telaahan terhadap RPJPA tahun 2005-2025 yang mencakup visi dan misi

Pemerintah Aceh, kemudian telaahan RPJMA tahun 2017-2022, dilanjutkan kajian

peluang internal dan eksternal dan terakhir penyusunan Renstra Sekretariat Baitul Mal

Aceh.

Renstra Sekretariat Baitul Mal Aceh merupakan tahapan perencanaan lima tahun yang

menerjemahkan dan meneruskan dokomen RPJMA yang menjadi bagian tidak

terpisahkan dari sistem perencanaan pembangunan. Jika pada RPJMA hanya memuat

Program Sekretariat Baitul Mal Aceh selama lima tahun, maka Renstra merinci Program

tersebut hingga tingkat Kegiatan dan Sub Kegiatan selama lima tahun. Program dan

Kegiatan ini selanjutnya diharapkan sesuai dan sinkron dengan Program dan Kegiatan

pada Renstra Sekretariat Baitul Mal Kabupaten/Kota seluruh Aceh.

1.2 Landasan Hukum

1. Undang-Undang Nomor 44 tahun 1999 tentang Penyelenggaraan Keistimewaan

Aceh;

2. UU Nomor 41 tahun 2004 tentang Waqaf;

Page 7: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 4

3. Undang-undang Nomor 11 Tahun 2006 tentang Pemerintahan Aceh;

4. Undang-Undang Nomor 48 Tahun 2007 tentang Penetapan Perpu Nomor 2 Tahun

2007 tentang Penanganan Permasalahan Hukum dalam Rangka Pelaksanaan

Rehabilitasi dan Rekonstruksi Wilayah dan Kehidupan Masyarakat di Provinsi

NAD dan Kepulauan Nias;

5. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2011 tentang Pengelolaan Zakat;

6. Qanun Nomor 10 Tahun 2014 tentang Perubahan Qanun Aceh Nomor 1 Tahun

2008 tentang Pengelolaan Keuangan Aceh;

7. Qanun Aceh Nomor 10 Tahun 2018 tentang Baitul Mal Aceh;

8. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman

Pengelolan Keuangan Daerah sebagaimana telah beberapa kali diubah terakhir

dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 21 tahun 2011 tetang Perubahan

Kedua atas Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 tahun 2006 tentang

Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah;

9. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017 tentang Tata Cara

Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Pembangunan Dearah, Tata Cara

Evaluasi Rancangan Peraturan Daerah Tentang Rencana Pembangunan Jangka

Panjang Daerah dan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah, Serta Tata

Cara Perubahan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah, Rencana

Pembangunan Jangka Menengah Daerah dan Rencana Kerja Pemerintah Daerah;

10. Peraturan Gubernur Nanggroe Aceh Darussalam Nomor 92 Tahun 2008 tentang

Susunan Organisasi dan Tata Kerja Badan Pelaksana Baitul Mal Aceh;

11. Peraturan Gubernur Nomor 2 Tahun 2011 tentang Dewan Pertimbangan Syariah;

12. Peraturan Gubernur Aceh Nomor 137 Tahun 2016 tentang Kedudukan, Susunan

Organisasi, Tugas, Fungsi, dan Tata Kerja Sekretariat Baitul Mal Aceh;

13. Peraturan Gubernur Nomor 16 Tahun 2018 tentang Rencana Pembangunan

Jangka Menengah Aceh (RPJMA) Tahun 2017-2022.

Page 8: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 5

1.3 Maksud dan Tujuan

Renstra tahun 2017-2022 adalah dokumen perencanaan SKPA untuk periode lima

tahun kedepan memuat tujuan, strategi, kebijakan, dan sasaran bagi pelaksanaan

program dan kegiatan Sekretariat Baitul Mal Aceh, yang harus dilaksanakan secara

terpadu, sinergis, harmonis dan berkesinambungan.

Tujuan penyusunan Renstra tahun 2017-2022 sebagai berikut:

1. Menerjemahkan visi dan misi Pemerintah Aceh kedalam tujuan dan sasaran yang

akan dicapai selama tahun 2017-2022, yang disertai dengan program prioritas

Sekretariat Baitul Mal Aceh, dengan berpedoman pada RPJMA tahun 2017-2022;

2. Merumuskan strategi untuk mencapai tujuan dan sasaran strategis dalam bentuk

program dan kegiatan berserta kerangka pendanaannya selama tahun 2017-2022;

3. Membantu dalam melakukan evalusi kinerja Sekretariat Baitul Mal Aceh periode

Rensta yang lalu.

1.4 Sistematika Penulisan

Sistematika penulisan Rencana Strategis (Renstra) Satuan Kerja Sekretariat Baitul

MalAceh Tahun 2017 – 2022, secara umum terdiri dari 8 (delapan) BAB dapat diuraikan

sebagai berikut:

BAB I PENDAHULUAN

Bab ini menguraikan latar belakang, landasan hukum penyusunan, maksud

dan tujuan, sistematika penulisan.

BAB II GAMBARAN PELAYANAN SEKRETARIAT BAITUL MAL ACEH

Bab ini memaparkan tugas, fungsi dan struktur organisasi, sumber daya,

kinerja pelayanan serta tantangan dan peluang pengembangan pelayanan

Sekretariat Baitul Mal Aceh.

Page 9: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 6

BAB III PERMASALAHAN DAN ISU STRATEGIS SEKRETARIAT BAITUL MAL

ACEH

Bab ini menjelaskan permasalahan pelayanan Sekretariat Baitul Mal Aceh

beserta faktor-faktor yang mempengaruhinya. Tugas dan fungsi Sekretariat

Baitul Mal Aceh yang terkait dengan visi, misi, serta program Kepala

Daerah dan Wakil Kepala Daerah. Faktor-faktor penghambat dan

pendorong pelayanan Sekretariat Baitul Mal Aceh yang mempengaruhi

pencapaian visi dan misi.

BAB IV TUJUAN DAN SASARAN

Bab ini mengemukan rumusan pernyataan tujuan dan sasaran jangka

menengah Sekretariat Baitul MalAceh Tahun 2017 – 2022

BAB V STRATEGI DAN ARAH KEBIJAKAN

Bab ini dijelaskan rumusan pertanyaan strategi dan arah kebijakan

Sekretariat Baitul Mal Aceh lima tahun mendatang.

BAB VI RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN SERTA PENDANAAN

Pada Bab ini akan dijelaskan rencana program dan kegiatan, indikator

kinerja, kelompok sasaran dan pendanaan indikatif Sekretariat Baitul Mal

Aceh.

BAB VII KINERJA PENYELENGGARAAN BIDANG URUSAN

Pada Bab ini dikemukakan indikator kinerja Sekretariat Baitul Mal Aceh

yang akan dicapai dalam lima tahun mendatang sebagai komitmen untuk

mendukung pencapaian tujuan dan sasaran RPJMA.

BAB VIII PENUTUP

Bab ini memuat kaidah pelaksanaan yang meliputi penjelasan Renstra

Sekretariat Baitul MalAceh, Penguatan peran stakeholders dalam

pelaksanaan Renja, dasar evaluasi dan laporan pelaksanaan atas kinerja

tahunan dan lima tahunan, catatan dan harapan Kepala Sekretariat Baitul

Mal Aceh.

Page 10: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 7

BAB II

GAMBARAN PELAYANAN SKPA

2.1. Tugas, Fungsi dan Struktur Organisasi Perangkat Daerah

Sekretariat Baitul Mal Aceh dibentuk berdasarkan Peraturan Menteri Dalam Negeri

Nomor 18 Tahun 2008 tentang Organisasi dan Tata Kerja Lembaga Keistimewaan

Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam dan Peraturan Gubernur Nomor 33 tahun 2008

tentang Susunan Organisasi dan Tata Kerja Sekretariat Keistimewaan Aceh. Selanjutnya

Sekretariat Baitul Mal Aceh sebagai Satuan Kerja Pemerintah Aceh diatur dengan

Peraturan Gubernur Aceh Nomor 137 Tahun 2016 tentang Kedudukan, Susunan

Organisasi, Tugas, Fungsi, dan Tata Kerja Sekretariat Baitul Mal Aceh.

Peraturan Gubernur Nomor 137 Tahun 2016 tentang Kedudukan, Susunan Organisasi,

Tugas, Fungsi dan Tata Kerja Sekretariat Baitul Mal Aceh, pasal 5 menegaskan, tugas

Sekretariat Baitul Mal Aceh adalah menyelenggarakan administrasi kesekretariatan,

administrasi keuangan, mendukung pelaksanaan tugas dan fungsi Baitul Mal Aceh dan

menyediakan serta mengkoordinasikan tenaga ahli yang diperlukan oleh Baitul Mal

Aceh.

Pada pasal 6 Peraturan Gubenur tersebut menetapkan fungsi Sekretariat Baitul Mal

Aceh, sebagai berikut:

a. Penyusunan program Sekretariat Baitul Mal Aceh;

b. Pelaksanaan fasilitasi penyiapan program pengembangan dan teknologi informasi;

c. Pelaksanaan fasilitasi dan pemberian pelayanan teknis di lingkungan Sekretariat

Baitul Mal Aceh;

d. Pengelolaan administrasi keuangan, kepegawaian, perlengkapan, rumah tangga,

dan ketatausahaan di lingkungan Sekretariat Baitul Mal Aceh;

e. Pelaksanaan fasilitasi dan pelayanan teknis di bidang hukum dan hubungan umat;

f. Pelaksanaan pengelolaan perpustakaan, dokumentasi dan publikasi;

Page 11: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 8

g. Pelaksanaan koordinasi dengan instansi dan/atau lembaga terkait lainnya dalam

mendukung tugas pokok dan fungsi Sekretariat Baitul Mal Aceh;

h. Pelaksanaan tugas-tugas kedinasaan lainnya yang diberikan oleh Pimpinan Baitul

Mal Aceh.

2.2. Sumber Daya SKPA

Struktur Organisasi Sekretariat Baitul Mal Aceh terdiri dari:

a. Kepala Sekretariat

b. Bagian Umum

- Subbag Umum dan Kepegawaian

- Subbag RT dan Perlengkapan

- Subbag Program dan Perencanaan

c. Kepala bagian Keuangan

- Subbag Anggaran

- Subbag Verifikasi dan Pembendaharaan

- Subbag Pembukuan dan Pelaporan

d. Kepala Bagian Hukum dan Hubungan Umat

- Subbag Hukum

- Subbag Hubungan Umat

- Subbag Persidangan dan Risalah

e. Kelompok Jabatan Fungsional dan Tenaga Profesional

Dalam operasionalnya, Sekretariat Baitul Mal Aceh merupakan organisasi terintegrasi

denghan Badan Pelaksana (Bapel) Baitul Mal Aceh dan Dewan Pertimbangan Syariah (DPS)

Baitul Mal Aceh.

Adapun sumber daya manusia (SDM) Sekretariat Baitul Mal Aceh per Maret 2017

sebanyak 30 orang dengan rincian sebagai berikut:

Page 12: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 9

a. Jumlah PNS berdasarkan jenis kelamin

Laki-laki : 16 orang

Perempuan : 14 orang

b. Jumlah PNS berdasarkan pendidikan

Sarjana Strata 2 : 07 orang

Sarjana Strata 1 : 15 orang

Sarjana Muda : 02 orang

SLTA : 11 orang

c. Jumlah PNS berdasarkan golongan:

Golongan IV : 09 orang

Golongan III/d : 15 orang

Golongan II : 06 orang

Selain PNS di Baitul Mal juga masih ada SDM lainnya yaitu Badan Pelaksana Baitul

Mal Aceh sebanyak 16 orang, Dewan Pertimbangan Syariah 5 orang, tenaga kontrak 36

orang (Laki-laki: 23, Perempuan: 13) dan Relawan Amil 20 Orang. Dengan demikian dapat

dirinci SDM pada Sekretariat Baitul Mal Aceh sebagai berikut:

Pegawai Negeri Sipil 30 orang

Badan Pelaksana 16 orang

Tenaga Kontrak 36 orang

Dewan Pertimbangan Syariah 6 orang

Amil Relawan 20 orang

Jumlah 108 orang

Sekretariat Baitu Mal Aceh menempati kantor/gedung 2 lantai di Jalan T. Nyak Arief,

Komplek Keistimewaan Aceh, Gampong Jeulingke, Banda Aceh.

Lantai Bagian/Bidang

I Kepala Sekretariat

Bagian Umum

Bagian Hukum dan Hubungan Umat

Bagian Kuangan

Page 13: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 10

II Kepala Badan Pelaksana

Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan (Bapel)

Bidang Perwalian (Bapel)

Bidang Sosialisai dan Pengembangan (Bapel)

Bidang Pengawasan (Bapel)

Bidang Pengumpulan (Bapel)

Peningkatan sarana dan prasarana Sekretariat Baitul Mal Aceh terus dilakukan, untuk

mendukung kelancaran dan optimalnya pelayanan kepada masyarakat. Misalnya pada tahun

2015 telah selesai dibangun Mushalla Baitul Mal dan 2016 telah direhab Aula Baitul Mal.

Dalam rangka mendukung kelancaran tugas dan operasional pelayanan, Sekretariat

Baitul Mal Aceh telah dilengkapi dengan peralatan dan perlengkapan kerja yang dapat dilihat

pada tabel di bawah ini:

Page 14: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 11

Page 15: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 12

Tabel

Peralatan dan Perlengkapan

Sekretariat Baitul Mal Aceh

No Jenis Barang Jumlah

1. Generating set 1 unit

2. Kendaraan roda empat 10 unit

3. Kendaraan roda dua 11 unit

4. Komputer PC 33 unit

5. Note book/latop 16 unit

6. UPS 3 unit

7. Lemari besi 1 unit

8. Printer 32 unit

9. Mesin foto copy 1 unit

10. Filing besi/metal 21 unit

11. AC 16 unit

12. Pesawat telepon 1 unit

13. LCD OHP 2 unit

14. White board 1 unit

15. Band kas 2 unit

16. Mesin ketik 1 unit

17. Televisi 7 unit

18. Lemari es 2 unit

19. Faximile 1 unit

20. Monitor 4 unit

21. Lemari dan arsip pejabat 1 unit

22. Mesin absensi 1 unit

23. Lemari kayu 1 unit

24. Meja rapat 1 unit

25. Meja tulis 3 unit

26. Meja Podium 1 unit

27. Kursi rapat 85 unit

28. Kursi tangan 33 unit

29. Kursi putar 21 unit

30. Kursi biasa 15 unit

31. Meja komputer 13 unit

32. Tikat/permadani 20 lembar

33. Meja biro 23 unit

34. Sofa 2 unit

35. Gorden 16 lembar

36. Jam dinding 2 unit

37. Kipas angin 5 unit

Page 16: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 13

No Jenis Barang Jumlah

38. Kompor gas 1 unit

39. Tabung gas 1 unit

40. Loudspeaker 1 unit

41. Gambar presiden/wakil presiden 1 unit

42. Kaca hias 1 unit

43. Dispenser 7 unit

44. Rak piring 1 unit

45. Alat pemadam portable 1 unit

46. Hard disk 5 unit

47. Peralatan komputer 1 unit

48. Modem 4 unit

49. Peralatan jaringan 2 unit

50. Meja kerja pejabat eselon II 4 unit

51. Meja kerja pejabat eselon III 5 unit

52. Meja kerja pegawai non struktur 30 unit

53. Kursi kerja pejabat eselon II 1 unit

54. Kursi kerja pejabat eselon III 8 unit

55. Kursi hadap depan meja kerja seselon II 1 unit

56. Lemari buku perpustakaan 1 unit

57. Lemari arsip untuk arsip dinamis 9 unit

58. Buffet kayu 1 unit

59. Camera 2 unit

60. Handycam 2 unit

61. Camera elektronik 1 unit

62. Vidio monitor/CCTV 20 unit

63. TV CCTV 1 unit

64. Camera film 2 unit

65. Sound System 1 unit

66. Intercom 1 unit Sumber: Pengelola Barang Inventaris Sekretariat BMA

2.1.1 Unit Usaha Yang Masih Operasional

Sekretariat Baitul Mal Aceh mengelola 3 (tiga) unit kegiatan otonom pengelolaan ZIS,

yaitu Unit ZIS Produktif, Unit Beasiswa dan Unit Fakor Uzur. Unit ZIS Produkftif

melayani masyarakat miskin di Banda Aceh dan Aceh Besar yang memiliki potensi

usaha (mikro) dan menyediakan akses pinjaman modal usaha tanpa bunga Rp

1.000.000,- sampai dengan Rp 10.000.000,- Unit Beasiswa mengelola beasiswa dan

bantuan pendidikan tingkat SD/MIN sampai dengan sarjana seluruh Aceh. Sementara

Page 17: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 14

Unit Fakir Uzur mengelola santunan bulanan untuk fakir uzur di Banda Aceh dan Aceh

Besar. Ketiga unit ini disertai pendampingan program oleh relawan amil di bawah

koordinasi Ketua Unit masing-masing.

2.3. Kinerja Pelayanan SKPA

Capaian kinerja prioritas Sekretariat Baitul Mal Aceh tahun 2012-2017 dapat dilihat

pada tabel dibawah ini:

Tabel T-C. 23 Target Renstra SKPA

No Indikator Target Renstra SKPA Tahun ke -

2013 2014 2015 2016 2017

1 2 6 7 8 9 10

1 Jumlah Penghimpunan

ZISWAF 36.006.282.830 46.259.338.536 55.511.206.243 61.062.326.868 67.168.559.554

2 Jumlah Penyaluran

ZISWAF 69.050.118.008 75.000.000.000 86.575.309.790 98.155.808.092 109.346.528.394

3

Rasio ZISWAF yang

disalurkan terhadap

ZISWAF yang

dikumpulkan

1.92 1.62 1.56 1.61 1.63

Dari tabel di atas dapat dipahami bahwa Baitul Mal Aceh memiliki target

penghimpunan Ziswaf pada tahun 2013 Rp 36 miliar, tahun 2014 Rp 46,1 miliar, tahun 2015

Rp 55,5 miliar, tahun 2016 Rp 61 miliar dan tahun 2017 Rp. 67,2 miliar. Sedangkan target

penyaluran Ziswaf pada tahun 2013 Rp 69 miliar, tahun 2014 Rp 75 miliar, tahun 2015 Rp

86,6 miliar, tahun 2016 Rp 98,1 miliar dan tahun 2017 Rp. 109,3 miliar.

Page 18: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 15

Tabel T-C. 23 Realisasi Capaian Dana Ziswaf

No Indikator

Realisasi Capaian Tahun ke -

2013 2014 2015 2016 2017

1 2 11 12 13 14 15

1

Jumlah

Penghimpunan

ZISWAF

37.391.714.504 46.776.959.323 48.576.979.259 58.423.717.826 64.522.506.010

2

Jumlah

Penyaluran

ZISWAF

29.298.938.700 53.207.371.468 25.089.831.000 36.653.237.943 33.175.661.500

3

Rasio ZISWAF

yang disalurkan

terhadap

ZISWAF yang

dikumpulkan

0.78 1.14 0.52 0.63 0.51

Dari tabel di atas dapat dipahami bahwa Baitul Mal Aceh telah menghimpun dana

Ziswaf pada tahun 2013 Rp 37,4 miliar, tahun 2014 Rp 46,7 miliar, tahun 2015 Rp 48,5

miliar, tahun 2016 Rp 58,4 miliar dan tahun 2017 Rp. 64,5 miliar. Sedangkan realisasi

penyaluran Ziswaf pada tahun 2013 Rp 29,3 miliar, tahun 2014 Rp 53,2 miliar, tahun 2015

Rp 25,1 miliar, tahun 2016 Rp 36,6 miliar dan tahun 2017 Rp. 33,1 miliar.

Alokasi anggaran Sekretariat Baitul Mal Aceh pada periode 2012-2017 belum terpisah

antara anggaran operasional (gaji dan rutin lainnya) dengan anggaran zakat yang akan

disalurkan, akibatnya apabila jumlah penyaluran zakat dinaikkan, maka mengakibatkan

berkurangnya biaya operasional.

Baitul Mal Aceh menyalurkan zakat kepada 7 senif sebagaimana ketentuan syariat

Islam yaitu senif fakir, miskin, amil, muallaf, gharimin, fisabilillah dan ibnu sabil. Dari tujuh

senif zakat yang disalurkan tersebut dapat kelompokkan dalam 4 program yaitu:

No Program Kegiatan

1. Program Pendidikan

- Besiswa penuh

- Beasiswa tahfidz

- Bantuan pendidikan

- Reward/penghargaan pendidikan

- Pelatihan kecakapan hidup

Page 19: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 16

2. Program Ekonomi

- Bantuan modal usaha

- Bantuan peralatan kerja

- Modal usaha melalui Baitul Mal

Gampong

3. Program sosial

- Santunan fakir uzur

- Bantuan alat kesehatan fakir uzur

- Santunan anak miskin

- Bantuan paket Ramadhan

- Bantuan Insidentil

- Bantuan musibah bencana alam

- Rehablitasi rumah fakir miskin

4. Program Dakwah/Syiar Islam

- Bantuan organisasi Islam/syiar Islam

- Bantuan sarana ibadah daerah perbatasan

- Pendampingan syariah muallaf

Pada tahun 2012-2017 Baitul Mal Aceh juga telah menyalurkan infaq. Penyaluran

infak Pada tahun 2012 Rp 27,2 miliar, tahun 2013 Rp 17,1 miliar, tahun 2014 Rp 45,6 miliar,

tahun 2015 Rp 3,8 miliar dan tahun 2016 tidak ada penyaluran infaq. Dalam hal terjadi

penurunan jumlah penyaluran infak pada tahun 2015, tahun 2016 dan 2017 tidak ada

penyaluran sama sekali, hal ini terjadi karena belum lengkapnya regulasi penyaluran infaq

dan apabila disalurkan juga dapat mendatangkan resiko yang tidak diharapkan.

Baitul Mal Aceh telah menyalurkan infaq tahun 2012-2017 untuk kegiatan-kegiatan

berikut ini:

No Kegiatan Jumlah

1. Pembangunan Rumah Fakir Miskin 1.000 unit

2. Penghargaan dan Reward Tahfidz 300 orang

3. Modal Usaha Produktif 191 orang

4. Penelitian Potensi Zakat Aceh 1 kali

5. Konperensi Zakat Internasional di Banda Aceh 1 kali

6. Pembangunan Masjid di Wilayah Bencara 1 unit

7. Penerbitan Media Islam (Suara Darussalam) 12 Edisi

Page 20: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 17

Tantangan dan Peluang Pelayanan SKPA

Tantangan:

1. Baitul Mal Aceh masih dihadapkan pada tantangan mendekatkan potensi zakat

Rp 58,2 miliar pertahun dengan pendapatan zakat yang masih Rp 27,9 miliar

pertahun.

2. Tantangan lainnya Baitul Mal Aceh harus menghitung potensi infaq

pengusaha/rekanan, sehingga dapat memaksimalkan pengumpulan infaq.

3. Dari segi penyaluran zakat dan infaq masih diperlukan regulasi yang lengkap

dan inovasi program dan kegiatan yang berbasis pada penanggulangan

kemiskinan dan pengangguran.

4. Optimaliasi peran dan fungsi Baitul Mal Aceh dalam bidang perwalian dan

waqaf.

5. Peningkatan sosialisasi zakat pada masyarakat dayah/pesantren dan sasaran

strategis.

6. Belum memadainya sarana dan prasarana Sekretariat Baitul Mal Aceh.

7. Peningkatan nilai SAKIP Sekretariat Baitul Mal Aceh dari CC menjadi B.

8. SDM Badan Pelaksana dan Sekretariat Baitul Mal Aceh masih harus

ditingkatkan.

9. Penguatan kelembagaan Baitul Mal Kab/Kota seluruh Aceh.

Peluang:

1. Sekretariat Baitul Mal Aceh adalah SKPA yang secara khusus memfasilitasi

pengelolaan ZISWAF yang kedudukannya sama dengan SKPA lainnya

2. Meningkatnya partisipasi masyarakat dan media terhadap gerakan ZISWAF di

Aceh.

Page 21: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 18

3. Tersedia sumber daya manusia (SDM) PNS dan non PNS yang berpengalaman

dalam pengelolaan ZISWAF, sehingga akan lebih memudahkan dalam

pengembangan kelembagaan Baitul Mal.

4. Terbangun jaringan/kemitraan dengan Kementerian Agama, BAZNAS, BWI,

LAZ, perguruang tinggi, Ormas Islam, organisasi kepemudaan dan organisasi

mahasiswa.

5. Terbentuknya opini positif tentang peran Baitul Mal dalam penanggulangan

kemiskinan dan pengangguran.

6. Semakin menariknya studi banding dan penelitian tentang pengelolaan ZIS

produktif/ZIS micro finance oleh peneliti di dalam dan luar negeri.

7. Sinergi antar SKPA dalam penanggulangan kemikinan dan pengangguran.

Page 22: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 19

BAB III

ISU-ISU STRATEGIS BERDASARKAN TUGAS DAN FUNGSI

3.1. Identifikasi Permasalahan Berdasarkan Tugas dan Fungsi Pelayanan SKPA

Sekretariat Baitul Mal Aceh sebagai salah satu SKPA mempunyai tugas

menyelenggarakan administrasi kesekretariatan, administrasi keuangan, mendukung

pelaksanaan tugas dan fungsi Baitul Mal Aceh, menyediakan dan mengkoordinasikan tenaga

ahli yang diperlukan Baitul Mal Aceh. Sementara tugas Baitul Mal Aceh sebagaimana diatur

Peraturan Gubernur Nomor 92 tahun 2008 tentang Susunan Organisasi dan Tata Kerja Badan

Pelaksana Baitul Mal Aceh pasal 4 adalah melakukan pengumpulan, pendistribusian,

pendayagunaan, pemberdayaan, sosialisasi, pengembangan dan pengelolaan zakat, harta

waqaf, harta agama, serta menjadi wali pengawas sesuai dengan ketentuan syariat Islam.

Dalam melaksanakan tugas dan fungsi Sekretariat dan Badan Pelaksana Baitul Mal

Aceh masih terdapat permasalahan pelayanan yang harus ditingkatkan, seperti belum

optimalnya penghimpunan ZIS sebagai PAA dan belum terukurnya kontribusi ZIS dalam

penanggulangan kemiskinan dan pengangguran. Dengan demikian dapat dipahami juga

belum optimalnya pelaksanaan syariat Islam di bidang ZIS dalam membangunan kesadaran

membayar ZIS dan penyelesaian masalah-masalah sosial keummatan.

Tabel T-B.35

Pemetaan Permasalahan untuk Penentuan Prioritas dan Sasaran Pembangunan Daerah

No. Masalah Pokok Masalah Akar Masalah

1 2 3 4

1 Belum otimalnya

penghimpunan ZISWAF

- Belum terpetakan potensi ZISWAF

dan muzakki

Belum intensif program dan kegiatan

edukasi dan sosialisasi ZISWAF

- Masih banyak muzakki yang

membayar zakat tidak melalui

Baitul Mal

- Edukasi dan sosialisasi ZISWAF

yang belum merata

- Organisasi Baitul Mal belum

berstandar Internasional

_ Belum lengkapnya fasilitas dan

terintegrasinya Teknologi

Informasi dengan Baitul Mal

Kab/kota

Page 23: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 20

- Belum terlaksananya zakat sebagai

pengurang zakat (Implementasi

UUPA pasal 192)

- Belum lengkapnya sarana dan

prasarana pendukung pengelolaan

ZISWAF

2 Belum efektifnya

pendistribusian dan

pendayagunaan ZISWAF

- Pendistribusian dan

pendayagunaan zakat belum

berkontribusi secara nyata

terhadap penanggulangan

kemiskinan

Belum efektifnya pendistribusian dan

pendayagunaan zakat dan infaq terhadap

penanggulangan kemiskinan dan

pemberdayaan pengusaha mikro

- Zakat masih dominan disalurkan

dalam bentuk konsumtif

- Infaq belum disalurkan setiap

tahun akibat belum lengkapnya

regulasi

- Zakat dan infaq belum maksimal

manfaatnya dalam menyediakan

modal usaha bagi pengusaha mikro

- Rendahnya kualitas SDM Amil

3 Belum seimbang antara

jumlah pendistribusian

dengan pendapatan ZISWAF

- Masih rendahnnya pendistribusian

zakat dan infaq dibandingkan

pendapatan zakat dan infaq

Rendahnya rasio pendistribusian zakat

dan infaq terhadap pendapatan

3.1.1. Kondisi Sekarang

Kondisi realisasi pendapatan zakat dan infaq Baitul Mal Aceh tahun 2012-2016 dapat dilihat

pada tabel di bawah ini:

Realisasi Pendapatan Zakat dan Infaq Baitul Mal Aceh Tahun 2012-2016

No

Indikator

Kinerja Sesuai

Tugas dan

Fungsi SKPA

Kondisi Awal

2012

Realisasi Penerimaan Renstra 2012 - 2017

2013 2014 2015 2016 2017

1

Jumlah

Pengumpulan

Zakat

10.278.275.620

11.385.431.670

25.176.003.088

27.312.498.282

27.970.839.358

52.180.580.303

2

Jumlah

Pengumpulan

Infaq/Sedekah

18.835.204.136

26.006.282.834

21.600.958.235

21.264.480.978

22.455.881.595

23.602.012.262

TOTAL

29.113.479.756

37.391.714.504

46.776.961.323

48.576.979.260

50.426.720.953

75.782.592.565

Page 24: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 21

Dari tabel di atas dapat dipahami bahwa jumlah pendapatan zakat terus meningkat

dalam 5 tahun terakhir, namun belum mendekati potensi yang ada pada yaitu Rp 58,2 miliar

pertahun (Penelitian UIN Ar-Raniry, 2014). Potensi ini belum termasuk zakat penghasilan

guru SMA dan SMK yang mulai tahun 2017 menjadi kewenangan Baitul Mal Aceh

pemungutannya. Potensi zakat yang belum tergarap maksimal adalah pada instansi vertikal,

perguruan tinggi, TNI/Polri, BUMN, perbankan dan zakat perusahaan.

Dari tabel di atas terlihat juga bahwa Baitul Mal Aceh telah memungut infaq dari

perusahaan/rekanan yang mendapat pekerjaan dari Pemerintah Aceh, namun hasilnya belum

menunjukkan kenaikan signifikan setiap tahun, bahkan pada tahun 2014, 2015, dan 2016

pendapatan infaq terus menurun dibandingkan tahun 2013 yang mencapai Rp 26,0 miliar.

Belum ada pengkajian/penelitian berapa potensi infaq pengusaha/rekanan setiap tahun.

Selanjutnya, dari sisi pendistribusian zakat dan infaq dapat dilihat pada tebel di bawah ini:

Realisasi Capaian Indikator Penyaluran Zakat dan Infaq Tahun 2012-2016

No Indikator Sat 2012 2013 2014 2015 2016

1. Jumlah

penyaluran zakat

Rp 5.979.362.000 12.137.679.300 8.604.615.000 21.273.483.000 36.653.237.943

2. Jumlah

penyaluran infaq

Rp 27.203.556.582 17.161.259.400 45.552.284.688 3.816.351.000 0

Berdasarkan tabel di atas dapat diketahui bahwa penyalurkan zakat tahun 2012-2016

yang terus meningkat setiap tahun, kecuali tahun 2014 terjadi penurunan karena

berkurangnya biaya operasional. Tahun 2016 zakat dapat disalurkan maksimal yaitu Rp 36,7

miliar, melampaui jumlah pendapatan zakat tahun tersebut Rp 27,9 miliar, karena disalurkan

juga zakat yang tersisa tahun sebelumnya (silva). Zakat disalurkan kepada 7 senif dari 8 senif

yang ditentukan syariat Islam, sementara senif riqab belum dapat ditentukan mustahiknya

(kelompok penerima zakat) di Aceh. Pendistribusian zakat persenif tahun 2012-2016 dapat

dilihat pada tebel di bawah ini:

Capaian Pendistribusian dan Pendayagunaan Zakat Persenif Tahun 2012-2016

No Indikator Sat 2012 2013 2014 2015 2016

1. Jumlah penyaluran zakat senif

fakir

Rp 1.552.140.000 3.118.644.500 2.666.400.000 5.681.865.000 7.063.800.000

2. Jumlah penyaluran zakat senif

miskin

Rp 1.761.956.000 3.986.183.000 2.308.811.633 7.312.381.000 12.609.600.000

3. Jumlah penyaluran zakat senif Rp 326.651.000 164.347.000 279.518.367 533.415.000 848.040.943

Page 25: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 22

amil

4. Jumlah penyaluran zakat senif

muallaf

Rp 193.400.000 694.000.000 768.225.000 1.185.200.000 2.519.700.000

5. Jumlah penyaluran zakat gharimin Rp 26.815.000 251.754.800 48.570.000 561.172.000 71.171.000

6. Jumlah penyaluran zakat senif

fisabilillah

Rp 286.300.000 328.100.000 98.100.000 505.800.000 848.000.000

7. Jumlah penyaluran zakat senif

ibnu sabil

Rp 1.832.100.000 3.594.650.000 2.434.990.000 5.493.650.000 12.692.926.000

Dari jumlah pendistribusian dan pendayagunaan zakat seperti tebel di atas, terdapat

saldo zakat tahun 2016 Rp 23.357.713.088,- yang dapat dirinci sebagai berikut:

No Uraian Jumlah

1. Silva zakat tahun 2015 Rp 24.040.114.594,13

2. Penerimaan zakat tahun 2016 Rp 27.970.836.357,85

3. Pengembalian sisa penyaluran tahun 2016 Rp 16.194.586.886,00

4. Penarikan dari BPKA untuk penyaluran zakat tahun

2016

(Rp 44.847.824.829,00)

5. Saldo zakat tahun 2016 Rp 23.357.713.088,98

Pendistribusian dan pendayagunaan zakat tahun 2012-2016 dapat dilihat juga

persektor seperti tabel berikut:

Realisasi Capaian Indikator Penyaluran Zakat Persektot Tahun 2012-2016

No Indikator Sat 2012 2013 2014 2015 2016

1. Jumlah mustahik

sektor sosial

Rp 2.981 5.369 4.398 7.000 9.178

2. Jumlah mustahik

sektor

pendidikan

Rp 2.259 3.129 1.748 3.685 5.316

3. Jumlah mustahik

sektor ekonomi

Rp 421 763 914 631 554

4. Jumlah mustahik

sektor

dakwah/syiar

Islam

Rp 104 70 75 80 68

Dari 4 sektor pendistribusian dan pendayagunaan zakat yang pada tabel di atas dapat

dirinci kegiatannya sebagai berikut:

1. Sektor Sosial, mencakup kegiatan: santunan bulanan fakir uzur, bantuan santunan

Ramadhan, bantuan anak dan perempuan korban kekerasan, bantuan insedentil, bantuan

untuk muallaf baru, bantuan orang terlantar/kehabisan bekal, bantuan untuk penderita

Page 26: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 23

kanker dan thalasemia, renovasi rumah fakir uzur dan renovasi masjid/meunasah di

daerah rawan aqidah/perbatasan Aceh.

2. Sektor Pendidikan, mencakup kegiatan: beasiswa penuh anak muallaf, pendampingan

syariah muallaf, bantuan pendidikan berkelanjutan anak muallaf di daerah rawan aqidah,

beasiswa penuh tahfidz Al-Quran tingkat SLTP dan SLTA, beasiswa penuh pesantren

kewirausahaan, beasiswa penuh tingkat mahasiswa Diploma dan S1, bantuan pendidikan

berkelanjutan siswa berprestasi tingkat SD, SLTP dan SLTA, beasiswa berkelanjutan

tahfidz tingkat mahasiswa, bantuan biaya pendidikan mahasiswa D3 dan S1 yang sedang

menyelesaikan tugas akhir, bantuan anak yatim miskin tingkat SD dan SLTP, bantuan

berkelanjutan santri tahfidz Al-Quran, dan pelatihan life skill.

3. Sektor Ekonomi, mencakup kegiatan: bantuan peralatan kerja, bantuan modal usaha

melalui Baitul Mal Gampong, dan bantuan modal usaha untuk muallaf.

4. Sektor Dakwah/Syiar Islam, mencakup kegiatan: bantuan untuk organisasi dan syiar Islam,

dan bantuan untuk seminar/diskusi zakat dan waqaf.

Selain mendistribusikan dan mendayagunakan zakat, Baitul Mal Aceh juga

menyalurkan infaq. Pada tahun 2016 Baitul Mal Aceh tidak menyalurkan infaq disebabkan

tidak lengkapnya regulasi yang mengatur tentang penyaluran infaq. Regulasi penyaluran

infaq yang digunakan selama ini adalah Peraturan Gubernur Nomor 60 tahun 2008 tentang

Pengelolaan Zakat, namun pengaturannya dianggap belum cukup lengkap.

Baitul Mal Aceh juga telah menyalurkan ZIS Produktif yang bersumber dari zakat dan

infaq. Zakat Produktif disalurkan dalam bentuk pinjaman modal usaha tanpa bunga kepada

kepada pengusaha mikro miskin pada sektor pertanian dan perdagangan. Pinjaman diberikan

Rp 1 juta hingga Rp 10 juta dalam jangka waktu 1 tahun.

Jumlah ZIS produktif tahun 2012-2016 dari sumber zakat Rp 3.672.500.000,- dan

infak Rp 503.500.000,-. Tahun 2016 ZIS Produktif yang terus bergulir disalurkan Rp

4.176.000.000,- untuk 637 mustahik.

Page 27: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 24

3.1.2 Potensi

Sesuai Qanun Aceh Nomor 10 tahun 2007 tentang Baitul Mal pasal 10, potensi zakat

masih dapat digalang dari zakat perusahaan BUMN, BUMD dan perusahaan swasta besar.

Zakat karyawan/pegawai juga harus dioptimalkan pengumpulannya dari anggota TNI/Polri,

karayawan instansi vertikal, dosen/perguruan tinggi, karyawan BUMN/BUMD dan

perusahaan skala besar. Demikian juga masih dapat dioptimalkan penghimpunan infaq dari

karyawan yang belum mencapai nishab zakat dan perusahaan rekanan Pemerintah Aceh.

3.1.3 Permasalahan

Permasalahan yang dihadapi Sekretariat Baitul Mal Aceh antara lain sebagai berikut:

1. Data base muzakki (wajib zakat) dan infaq perusahaan/rekanan belum lengkap.

2. Masih lemahnya kualitas SDM pada Badan Pelaksana, Sekretariat dan tenaga kontrak.

3. Belum adanya penelitian potensi zakat secara rinci pada tingkat Baitul Mal Aceh.

4. Belum lengkapnya regulasi, termasuk belum disahkannnya Qanun Pengelolaan ZIS dan

Peraturan Gubernur.

5. Belum kutanya kelembagaan Sekretariat Baitul Mal Aceh (belum berstandar

internasional/ISO).

6. Belum tersedia fasilitas teknologi informasi yang memadai.

7. Belum lengkapnya SOP dan SP.

8. Belum maksimalnya pelayanan terhadap mustahik, muzakki dan masyaralat.

9. Belum optimalnya realisasi pendistribusian zakat dan infaq.

10. Belum sinkronnya jadwal perencanaan Sekretariat dengan jadwal perencanaan

pendistribusian zakat dan infaq.

11. Belum selesainya masalah hukum pembangunan ITC.

12. Belum terukurnya kontribusi zakat terhadap penanggulangan kemiskinan.

13. Masih rendahnya kampanye, sosialisasi dan edukasi ZISWAF kepada masyarakat.

14. Belum optimalnya sosialisasi zakat langsung kepada calon muzakki.

15. Diperlukan penelitian, monitoring dan evaluasi terhadap efektivitas setiap program dan

kegiatan penyaluran zakat dan infaq.

Page 28: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 25

16. Belum terlaksananya advokasi zakat sebegai pengurang pajak.

17. Tugas pokok dan fungsi Baitul Mal di bidang waqaf dan perwalian belum terlaksana

dengan baik.

18. Rendahnya integrasi pendistribusian dan pendayagunaan zakat dan infaq dengan instansi

terkait.

19. Belum selesainya pembangunan gedung Sekretariat Baitul Mal Aceh.

20. Asset tanah Baitul Mal Aceh di Ladong belum berfungsi.

3.2. Telaah Visi, Misi Dan Program Kepala Daerah Tahun 2017-2022

3.2.1 Visi

Berdasarkan kondisi, permasalahan dan tantangan yang akan dihadapi dalam 5 (lima)

tahun mendatang dengan memperhitungkan potensi daerah yang dimiliki oleh masyarakat

Aceh, visi Pemerintah Aceh tahun 2017-2022 adalah: “TERWUJUDNYA ACEH YANG

DAMAI DAN SEJAHTERA MELALUI PEMERINTAHAN YANG BERSIH, ADIL DAN

MELAYANI”

Visi pembangunan Aceh tahun 2017-2022 adalah kondisi Aceh yang diharapkan

terwujudnya Aceh yang damai dan sejahtera melalui pemerintahan yang bersih dan melayani

yang sejalan dengan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Aceh (RPJPA) 2005-2025.

Aceh yang damai adalah berlangsungnya perdamaian secara berkelanjutan dengan

memanifestasikan prinsip-prinsip MoU Heksinki dalam kehidupan masyarakat dan

pelasanaan pemerintahan.

Aceh yang Sejahtera adalah terwujudnya rakyat Aceh memiliki akses terhadap pelayanan

kesehatan, pendidikan, perumahan dan kesempatan untuk mendapatkan pekerjaan serta

pendapatan yang layak.

Pemerintahan yang bersih, adil dan melayani adalah terwujudnya tata kelola pemerintahan

yang transparan dan bebas kurupsi, guna mendukung pelayanan publik yang murah, cepat,

tepat sasaran, berkualitas dan merata.

Page 29: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 26

3.2.2 Misi

Dalam mewujudkan visi Aceh tersebut ditempuh melalui 10 (sepuluh) misi

pembangunan Aceh sebagai berikut:

a. Reformasi birokrasi menuju pemerintahan yang adil, bersih dan melayani.

b. Memperkuat pelaksanaan syariat Islam secara kaffah dan budaya keacehan.

c. Menjaga integritas nasionalisme dan keberlanjutan perdamaian berdasarkan Mou Hesinki.

d. Membangun masyarakat yang berkualitas dan berdaya saing di tingkat regional, nasional

dan internasional.

e. Mewujudkan akses dan pelayanan kesehatan dan kesejahteraan sosial yang berkualitas dan

terintegrasi.

f. Menyediakan sumber energi listrik yang bersih dan terbarukan.

g. Revitalisasi fungsi perencanaan daerah dengan prinsip evidence based planning yang

efektif, efesien dan berkelanjutan.

h. Pembangunan dan peningkatan kualitas infrastruktur terintegrasi dan lingkungan yang

berkelanjutan.

3.3. Penentuan Isu-Isu Strategis

Berdasarkan data-data capaain pengelolaan zakat, infaq, sedekah dan waqaf

(ZISWAF) lima tahun lalu, maka dirumuskan isu strategis Sekretariat Baitul Mal Aceh:

belum optimalnya pengelolaan ZISWAF. Hal ini dapat dilihat dari kondisi berikut:

1. Belum terpetakan potensi ZISWAF secara menyeluruh sehingga belum optimalnya

penghimpunan zakat, infak dan waqaf

Belum optimalnya penghimpunan zakat antara lain disebabkan belum tersedianya

data base zakat dan data muzakki pada tingkat provinsi. Solusi yang dapat dilakukan dengan

membuat pemetaan dan rincian muzakki, data base muzakki, mengintensifkan sosialisasi

dan edukasi, jemput bola/kunjungan muzakki, serta penguatan regulasi yang ada termasuk

advokasi zakat sebagai pengurang pajak sebagai implementasi UU Nomor 11 tahun 2006

tentang Pemerintahan Aceh pasal 192.

Page 30: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 27

Sementara optimalisasi dengan pendataan potensi infaq perusahaan/rekanan dan

individu/karyawan/pegawai yang belum wajib zakat, serta melengkapi data base

perusahaan/rekanan pembayar infaq. Dalam 5 tahun terakhir hal ini belum dapat dilakukan

secara optimal, apalagi waqaf yang belum tergarap sama sekali.

2. Pendistribusian ZIS belum terintegrasi secara optimal dengan program penanggulangan

kemiskinan pada lintas sektor terkait

Pendistribusian zakat dan infaq yang dilakukan selama 5 tahun terakhir 90%

diperuntukkan untuk kaum fakir dan miskin. Namun belum ditemukan metoda dan formula

pengukurannya, sehingga zakat dan infaq dapat diketahui berkontribusi 10% terhadap

berkurangnya angka kemiskinan (dari target Pemerintah Aceh). Pendistribusian zakat dan

infaq juga belum dilakukan secara sinergis dengan SKPA terkait.

3. Kapasitas dan peran Baitul Mal belum optimal

Peningkatan kapasitas dan peran Baitul Mal belum efektif, antara lain organisasi

belum berstandar internasional, belum baiknya pelaksanaan fungsi wakaf dan perwalian,

kurangnya penguatan SDM, belum lengkapnya regulasi, serta monitoring dan evaluasi

terhadap pengelolaan ZISWAF.

Page 31: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 28

BAB IV

TUJUAN, SASARAN, STRATEGI DAN KEBIJAKAN

4.1. Tujuan Dan Sasaran

Tujuan dan sasaran Sekretariat Baitul Mal Aceh dapat dilihat pada tabel di bawah ini:

Tabel T-C.25

Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah Pelayanan Sekretariat Baitul Mal Aceh

N

o Tujuan Sasaran

Indikator

Tujuan/Sasaran

Target Kinerja Tujuan/Sasaran pada

Tahun ke -

2018 2019 2020 2021 2022

1 2 3 4 5 6 7 8 9

1

Tujuan 2.1.

Memperkuat

pelaksanaan

aqidah, syariah,

dan akhlak dalam

tatanan kehidupan

masyarakat

Sasaran. 2.1.3

Menguatnya

tatanan

ekonomi

syariah

Persentase

Peningkatan

Pendapatan

ZISWAF

50% 55% 60% 65% 70%

Rasio ZISWAF

yang disalurkan

terhadap ZISWAF

yang dikumpulkan

1,96 1,00 1,00 1,00 1,00

4.2 Strategi Dan Kebijakan SKPA

Strategi adalah pernyataan yang menjelaskan bagaimana tujuan dicapai. Untuk

mencapai tujuan dan sasaran organisasi dilakukan dengan strategi yang tepat. Demikian juga

suatu strategi dapat secara spesifik dikaitkan dengan satu sasaran. Untuk menetukan

alternatif startegi pencapaian dari setiap indikator sasaran dapat dilakukan dengan analisis

SWOT.

4.2.1 Analisis Eksternal

Secara umum analisi eksternal bertujuan untuk memetakan peluang dan ancaman

yang dihadapi Sekretariat Baitul Mal Aceh dalam lima tahun akan datang.

Page 32: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 29

4.2.1.1 Peluang (Opportunities)

1. Potensi ZIS Aceh;

2. Meningkatnya kesadaran masyarakat berzakat melalui institusi resmi;

3. Fasilitas IT Pemerintah Aceh dapat dimanfaatkan;

4. Manajemen Zakat Aceh sebagai role model nasional;

5. Kepemimpinan Aceh dan kab/kota yang visioner dapat mendorong inovasi dan

pelayanan dalam penghimpunan dan penyaluran ZIS Aceh dan kab/kota;\

6. Meningkatnya akses kerja sama dengan mitra/pihak ketiga;

1.2.1.2 Anacaman (Threats)

1. Komitmen Pemerintah Aceh dan kab/kota hasil pilkada serentak tahun 2017;

2. Kurangnya kepedulian sebagian besar masyarakat terhadap informasi tentang

ZIS;

3. Rendahnya kepecayaan Baitul Mal Aceh dikalangan ulama dayah;

4. Budaya dan mentalitas miskin di sebagian kelompok masyarakat;

5. Persepsi dan pemahaman yang beragam dari sebagian penyelenggara negara tentang

regulasi ZIS;

6. Meningkatnya angka kemiskinan;

7. Keengganan perusahaan dan karyawan instansi vertikal untuk menyalurkan zakat

melalui Baitul Mal Aceh.

4.2.2 Analisis Internal

Analisis ienternal bertujuan untuk memahami konsisi Sekretariat Baitul Mal Aceh

dengan memetakan kekuatan dan kelemahan yang dimilki untuk diterjemahkan menjadi

potensi modal pembanguna dan pengembangan Baitul Mal Aceh dan Baitul Mal Kab/Kota

serta mengenali dan memahami kelemahan dan kekurangan, agar dapat mengeliminir

dampaknya.

Page 33: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 30

4.2.2.1 Kekuatan (Strenghts)

1. Posisi Baitul Mal Aceh sebagai amil resmi dan pelaksana pengelolaan ZIS oleh

Pemerintah Aceh;

2. Pengalaman sebagai pengelola ZIS yang baik dan dikenal luas oleh masyarakat;

3. Sistem organisasi dan budaya kerja tim sudah terbangun;

4. Terjaganya integritas dan nilai-nilai syariah Sekretariat, Badan Pelaksana dan Dewan

Pertimbangan Syariah;

5. Kuatnya budaya musyawarah dalam pengambilan keputusan;

6. Memiliki SOP dan pedoman kerja lainnya;

7. Regulasi (Qanun dan Peraturan Gubernur) yang mendukung pengelolaan ZIS;

Pemanfaatan Ingub untuk pengumpulan zakat SKPA;

8. Memiliki jaringan dengan instansi pemerintah, non pemerintah, dan media massa;

9. Baitul Mal Aceh sasatu-satunya badan zakat resmi di Aceh.

4.2.2.2 Kelemahan (Weaknesses)

1. Kemampuan sosialiasi dan edukasi Baitul Mal Aceh belum optimal;

2. Kualitas amil belum memadai;

3. Keterbatasan sumber daya pembina Baitul Mal Kab/Kota seluruh Aceh;

4. Belum maksimalnya data mustahik;

5. Keterbatasan hubungan struktural dengan Baitul Mal Kab/Kota;

6. Kesenjangan kapasitas organisasi Baitul Mal Kab/Kota;

7. Belum memiliki IT ZIS;

Tabel

Analisis Kekuatan, Kelemahan, Peluang dan Ancaman

KEKUATAN (Strenghts) KELEMAHAN (Weaknesses)

1. Posisi Baitul Mal Aceh sebagai amil resmi dan

pelaksana pengelolaan ZIS oleh Pemerintah

Aceh;

2. Pengalaman sebagai pengelola ZIS yang baik

dan dikenal luas oleh masyarakat;

1. Kemampuan sosialiasi dan edukasi Baitul

Mal Aceh belum optimal;

2. Kualitas amil belum memadai;

Page 34: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 31

KEKUATAN (Strenghts) KELEMAHAN (Weaknesses)

3. Sistem organisasi dan budaya kerja tim

sudah terbangun;

4. Terjaganya integritas dan nilai-nilai syariah

Sekretariat, Badan Pelaksana dan Dewan

Pertimbangan Syariah;

5. Kuatnya budaya musyawarah dalam

pengambilan keputusan;

6. Memiliki SOP dan pedoman kerja lainnya;

7. Regulasi (Qanun dan Peraturan Gubernur)

yang mendukung pengelolaan ZIS;

8. Pemanfaatan Ingub untuk pengumpulan zakat

SKPA;

9. Memiliki jaringan dengan instansi

pemerintah, non pemerintah, dan media

massa;

10. Baitul Mal Aceh sasatu-satunya badan zakat

resmi di Aceh.

3. Keterbatasan sumber daya pembina Baitul

Mal Kab/Kota seluruh Aceh;

4. Belum maksimalnya data mustahik;

5. Keterbatasan hubungan struktural dengan

Baitul Mal Kab/Kota;

6. Kesenjangan kapasitas organisasi Baitul

Mal Kab/Kota;

7. Belum memiliki IT ZIS;

PELUANG (Opportunities) ANCAMAN (Threats)

1. Potensi ZIS Aceh;

2. Meningkatnya kesadaran masyarakat berzakat

melalui institusi resmi;

3. Fasilitas IT Pemerintah Aceh dapat

dimanfaatkan;

4. Manajemen Zakat Aceh sebagai role model

nasional;

5. Kepemimpinan Aceh dan kab/kota yang

visioner dapat mendorong inovasi dan

pelayanan dalam penghimpunan dan

penyaluran ZIS Aceh dan kab/kota;

6. Meningkatnya akses kerja sama dengan

mitra/pihak ketiga;

1. Komitmen Pemerintah Aceh dan kab/kota

hasil pilkada serentak tahun 2017;

2. Kurangnya kepedulian sebagian

besar masyarakat terhadap informasi

tentang ZIS;

3. Rendahnya kepecayaan Baitul Mal Aceh

dikalangan ulama dayah;

4. Budaya dan mentalitas miskin di sebagian

kelompok masyarakat;

5. Persepsi dan pemahaman yang beragam

dari sebagian penyelenggara negara

tentang regulasi ZIS;

6. Meningkatnya angka kemiskinan;

7. Keengganan perusahaan dan karyawan

instansui vertikal untuk menyalurkan

zakat melalui Baitul Mal Aceh.

Page 35: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 32

Tabel

Analisis SWOT dan Strategi

KEKUATAN (Strenghts) KELEMAHAN (Weaknesses)

Faktor Internal

Faktor Eksternal

1. Posisi Baitul Mal Aceh

sebagai amil resmi dan

pelaksana pengelolaan ZIS

oleh Pemerintah Aceh;

2. Pengalaman sebagai

pengelola ZIS yang baik dan

dikenal luas oleh masyarakat;

3. Sistem organisasi dan

budaya kerja tim sudah

terbangun;

4. Terjaganya integritas dan

nilai-nilai syariah Sekretariat,

Badan Pelaksana dan Dewan

Pertimbangan Syariah;

5. Kuatnya budaya musyawarah

dalam pengambilan

keputusan;

6. Memiliki SOP dan pedoman

kerja lainnya;

7. Regulasi (Qanun dan

Peraturan Gubernur) yang

mendukung pengelolaan ZIS;

8. Pemanfaatan Ingub untuk

pengumpulan zakat SKPA;

9. Memiliki jaringan dengan

instansi pemerintah, non

pemerintah, dan media

massa;

10. Baitul Mal Aceh sasatu-

satunya badan zakat resmi di

Aceh.

1. Kemampuan sosialiasi dan

edukasi Baitul Mal Aceh

belum optimal;

2. Kualitas amil belum

memadai;

3. Keterbatasan sumber daya

pembina Baitul Mal

Kab/Kota seluruh Aceh;

4. Belum maksimalnya data

mustahik;

5. Keterbatasan hubungan

struktural dengan Baitul

Mal Kab/Kota;

6. Kesenjangan kapasitas

organisasi Baitul Mal

Kab/Kota;

7. Belum memiliki IT ZIS;

Page 36: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 33

Peluang

(Opportunities) Strategi Kekuatan (S) – Peluang

(O) Strategi Kelemahan (W) –

Peluang (O)

1. Potensi ZIS Aceh;

2. Meningkatnya

kesadaran

masyarakat berzakat

melalui institusi

resmi;

3. Fasilitas IT

Pemerintah Aceh

dapat dimanfaatkan;

4. Manajemen Zakat

Aceh sebagai role

model nasional;

5. Kepemimpinan Aceh

dan kab/kota yang

visioner dapat

mendorong inovasi

dan pelayanan dalam

penghimpunan dan

penyaluran ZIS Aceh

dan kab/kota;

6. Meningkatnya akses

kerja sama dengan

mitra/pihak ketiga;

1. Lengkapi regulasi ZIS;

2. Tingkatkan pencitraan

Baitul Mal melalui media;

3. Tingkatkan budaya kerja

yang berorienasi kinerja

dan prestasi;

4. Sinergikan Badan

Pelkasana, Dewan

Pertimbangan Syariah dan

Sekretariat;

5. Lengkapi SOP dan

Standar Pelayanan;

6. Pengesahan Qanun

Pengelolaan ZIS dan

lengkapi regulasi lainnya;

7. Intensifikasi

pengumpulan ZIS;

8. Lengkapi sarana dan

prasarana IT;

9. Pendampingan oleh

konsultan manajemen

ISO;

10. Komunikasi intensif

dengan pimpinan daerah;

11. Lakukan MoU dengan

pihak ketiga/mitra.

1. Tingkatkan kapasitas SDM

bidang Humas, sosialisasi

dan edukasi;

2. Tingkatkan kualitas SDM

amil;

3. Pembinaan Manajemen

Baitul Mal Kab/Kota;

4. Pendataan mustahik;

5. Koordinasi dengan Baitul

Mal Kab/Kota;

6. Lengkapi sarana dan

prasarana IT;

Ancaman (Threats) Strategi Kekauatan (S) – Ancaman (T)

Strategi Kelemahan (W)- Ancaman (T)

1. Komitmen

Pemerintah Aceh

dan kab/kota hasil

pilkada serentak

tahun 2017;

2. Kurangnya

kepedulian

sebagian besar

masyarakat

terhadap informasi

tentang ZIS;

3. Rendahnya

kepecayaan Baitul

1. Intensifkan komuniukasi

dengan pemerintah daerah;

2. Tingkatkan sosialisai dan

edukasi ZIS;

3. Tingkatkan pencitraan

Baitul Mal melalui media;

4. Lakukan edukasi ZIS

berbasisa dayah;

5. Kampanye kehidupan

qana’ah dan etos mencari

rezeki halal;

6. Sosialisasi regulasi zakat

nasional dan Aceh;

1. Tingkatkan SDM Humas

dan sosialisasi;

2. Tingkatkan kualitas SDM

amil;

3. Pembinaan Manajemen

Baitul Mal Kab/Kota;

4. Pendataan mustahik;

5. Koordinasi dengan Baitul

Mal Kab/Kota;

6. Lengkapi sarana dan

prasarana IT;

7. Intensifkan komuniukasi

dengan pemerintah

Page 37: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 34

Mal Aceh dikalangan

ulama dayah;

4. Budaya dan

mentalitas miskin di

sebagian kelompok

masyarakat;

5. Persepsi dan

pemahaman yang

beragam dari

sebagian

penyelenggara

negara tentang

regulasi ZIS;

6. Meningkatnya angka

kemiskinan;

7. Keengganan

perusahaan dan

karyawan instansi

vertikal untuk

menyalurkan zakat

melalui Baitul Mal

Aceh.

7. Efektifkan pendistribusian

zakat dan infak untuk

penanggulangan

kemiskinan;

8. Perkuat fundraising zakat

perusahaan dan instasni

vertikal.

daerah;

8. Tingkatkan sosialisai dan

edukasi ZIS;

9. Tingkatkan pencitraan

Baitul Mal melalui media;

10. Lakukan edukasi ZIS

berbasisa dayah;

11. Kampanye kehidupan

qana’ah dan etos mencari

rezeki halal;

12. Sosialisasi regulasi zakat

nasional dan Aceh;

13. Efektifkan pendistribusian

zakat dan infak untuk

penanggulangan

kemiskinan;

14. Perkuat fundraising zakat

perusahaan dan instansi

vertikal.

Page 38: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 35

BAB V

STRATEGI DAN ARAH KEBIJAKAN

Salah satu cara untuk optimalisasi pengelolaan ZISWAF dalam lima tahun kedepan

adalah dengan strategi peningkatan sosialisasi dan edukasi ZISWAF dan Efektivitas

pendistribusian dan pendayagunaan ZISWAF. Strategi ini memberikan semangat dan

kekuatan untuk menentukan arah kebijakan sekretariat Baitul Mal Aceh, hal ini

dicerminkan dengan (i) Peningkatan sosialisasi dan edukasi ZISWAF; (ii) Peningkatan

jumlah yang menunaikan ZISWAF; dan (iii) Peningkatan mustahik mandiri; (iiii)

Transformasi mustahik menjadi muzakki

Strategi dan arah kebijakan penguatan tatanan ekonomi syariah merupakan

rumusan perencanaan komprehensif berdasarkan arah kebijakan tahunan dalam mencapai

tujuan dan sasaran dengan efektif dan efisien. Untuk mewujudkan tujuan dan sasaran,

maka dirumuskan strategi dan arah kebijakan kurun waktu 5 (lima) tahun mendatang

sebagai berikut:

Page 39: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 36

Tabel T-C.26

TUJUAN, SASARAN, STRATEGI, DAN KEBIJAKAN

VISI : Terwujudnya Aceh yang damai dan sejahtera melalui pemerintahan yang bersih, adil dan melayani

MISI 2 :

Memperkuat pelaksanaan syariat Islam beserta nilai-nilai keislaman dan budaya keacehan dalam kehidupan masyarakat dengan iktikad Ahlussunnah waljamaah yang bersumber hukum mazhab Syafie

dengan tetap menghormati mazhab lain

TUJUAN SASARAN STRATEGI ARAH KEBIJAKAN

Tujuan 2.1. Memperkuat pelaksanaan

aqidah, syariah, dan akhlak dalam

tatanan kehidupan masyarakat

Sasaran. 2.1.3 Menguatnya tatanan ekonomi syariah

- Optimalisasi sosialisasi dan edukasi ZISWAF

1 Peningkatan sosialialisasi dan edukasi ZISWAF

2 Peningkatan jumlah yang menunaikan ZISWAF

- Efektivitas pendistribusian dan pendayagunaan ZISWAF

1 Peningkatan mustahik mandiri

2 Transformasi mustahik

Page 40: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 37

BAB VI

RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN SERTA PENDANAAN

Rencana program dan kegiatan serta pendanaan dalam Renstra Sekretariat Baitul Mal Aceh

Tahun 2017-2022 merupakan penjabaran dari RPJM Aceh yang terdiri dari dari program

yang menunjang secara langsung pencapaian visi dan misi dan program prioritas dalam

rangka penyelenggaraan pemerintahan daerah. Program prioritas dilaksanakan untuk

mendukung pencapaian tujuan memperkuat pelaksanaan aqidah, syariah, dan akhlak dalam

kehidupan masyarakat dengan sasaran menguatnya tatanan ekonomi syariah.

6.1. Rencana Program

Dalam perkembangan periode waktu lima tahun, upaya mencapai tujuan dan sasaran

rencana strategis Sekretariat Baitul Mal Aceh, maka dilaksanakan melalui program

sebagaimana tertera dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Aceh (RPJMA)

Tahun 2017-2022, program dimaksud adalah:

1. Program Rutin

a. Program Pelayanan Administrasi Perkantoran

b. Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur

c. Program Disiplin Aparatur

d. Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Aparatur

2. Program Spesifik

a. Program Pembinaan Syariat Islam

b. Program Pembinaan Lembaga Sosial Keagamaan

c. Program Pengelolaan ZISWAF

d. Program Peningkatan Kualitas dan Akses Informasi Baitul Mal

e. Program Peningkatan Pendistribusian dan Pendayagunaan ZISWAF

6.2. Kegiatan

Kegiatan sebagai bagian dari program yang dilaksanakan oleh perangkat daerah yang

terdiri dari sekumpulan tindakan pengerahan sumberdaya baik yang berupa personil

Page 41: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 38

(sumberdaya manusia), barang modal termasuk peralatan dan teknologi, dana, dan/atau

kombinasi dari beberapa atau kesemua jenis sumberdaya tersebut sebagai masukan

(input) untuk menghasilkan keluaran (output) dalam bentuk barang/jasa. Kegiatan yang

dilaksanakan Sekretariat Baitul Mal Aceh Tahun 2019 terdapat beberapa kegiatan baru

dan penyesuaian nomenklatur kegiatan yang dilaksanakan dengan mengakomodir

mengakomodir Tupoksi Sekretariat Baitul Mal Aceh berdasarkan Pergub Aceh Nomor

137 Tahun 2016 tentang Kedudukan, Susunan Organisasi, Tugas, Fungsi dan Tata Kerja

Sekretariat Baitul Mal Aceh. Kegiatan tersebut meliputi :

1) Program Pembinaan Syariat Islam

a. Sosialisasi Kesadaan Zakat

b. Penyaluran Zakat, Infaq, Shadaqah (ZIS)

c. Pendataan (Muzakki, Mustahik) dan Penyaluran ZIS

d. Pembinaan dan Koordinasi Baitul Mal Kab/Kota) Monitoring dan Evaluasi

2) Program Pembinaan Lembaga Sosial Keagamaan

a. Bimtek Baitul Mal

b. Rapat Kerja Baitul Mal

c. Pelatihan Akuntani Zakat

3) Program Pengelolaan ZISWAF

a. Penyusunan Perencanaan ZISWAF

b. Pengelolaan Wakaf

c. Monitoring dan Evaluasi

4) Program Peningkatan Kualitas dan Akses Informasi Baitul Mal

a. Edukasi ZISWAF

b. Sosialisasi ZISWAF

c. Pembinaan dan Koordinasi Baitul Mal Kab/Kota

d. Peningkatan Kapasitas Kelembagaan dan SDM

e. Pengembangan Data dan Informasi Baitul Mal

f. Advokasi dan Regulasi ZISWAF

Page 42: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 39

5) Program Pendistribusian dan Pendayagunaan ZISWAF

a. Pendistribusian dan Pendayagunaan ZIS Senif Fakir

b. Pendistribusian dan Pendayagunaan ZIS Senif Miskin

c. Pendistribusian dan Pendayagunaan ZIS Senif Amil

d. Pendistribusian dan Pendayagunaan ZIS Senif Muallaf

e. Pendistribusian dan Pendayagunaan ZIS Senif Gharimin

f. Pendistribusian dan Pendayagunaan ZIS Senif Fisabilillah

g. Pendistribusian dan Pendayagunaan ZIS Senif Ibnu Sabil

h. Pendistribusian dan Pendayagunaan ZIS Senif Riqab

i. Pendistribusian dan Pendayagunaan Infaq

j. Pendayagunaan Wakaf

6.3. Pendanaan

Pendanaan indikatif Sekretariat Baitul Mal Aceh Tahun 2017-2022 sebagaimana tertuang

pada Tabel. 28 (T.C.27) Terlampir

Page 43: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 40

BAB VII

KINERJA PENYELENGGARAAN BIDANG URUSAN

Dalam rangka mewujudkan visi dan misi Gubernur serta tujuan memperkuat

pelaksanaan aqidah, syariah, dan akhlak dalam tatanan kehidupan masyarakat, sasaran

strategis yang akan diwujudkan oleh Sekretariat Baitul Mal Aceh dalam periode 2017-2022,

adalah : 2 (dua) strategi utama, meliputi: (1). Optimalisasi sosialisasi dan edukasi ZISWAF

untuk:(a) Peningkatan sosialialisasi dan edukasi ZISWAF; dan (b) Peningkatan jumlah yang

menunaikan ZISWAF; (2). Efektivitas pendistribusian dan pendayagunaan ZISWAF

untuk:(a) (1). Peningkatan mustahik mandiri; (2). Transformasi mustahik.

Indikator kinerja Sekretariat Baitul Mal Aceh dengan mengacu kepada tujuan dan

sasaran Rencana Pembangunan Jangka Menengah Aceh (RPJMA) dapat dilihat pada tabel 7.1

yang bersumber dari Tabel. 29 (T-C.28) berikut ini (Terlampir) :

Page 44: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Renstra Baitul Mal Aceh 2017-2022 41

BAB VIII

PENUTUP

Demikian Renstra Sekretariat Baitul Mal Aceh tahun 2017-2022 disusun berdasarkan

aturan dan pedoman yang berlaku, untuk memenuhi mekanisme perencanaan yang berlaku

secara nasional. Dengan demikian Renstra ini menjadi bagian dari perencanaan dan

pelaksanaan pembangunan syariat Islam tingkat provinsi Aceh di bidang zakat, infak,

sedekah (ZISWAF) dan perwalian.

Berdasarkan RPJM Aceh tahun 2017-2022 dan penyusunan Renstra 2017-2022 ini,

Sekretariat Baitul Mal Aceh telah merumuskan isu strategis tunggal yaitu: belum optimalnya

pengelolaan zakat, infak, sedkat dan waqaf (ZISWAF). Untuk itu, lima tahun akan datang

Sekretariat Baitul Mal Aceh merencanakan optimalisasi ZISWAF yang mencakup aspek

manajemen dan organisasi, sosialisasi dan edukasi, ternologi informasi, peningkatan

pendapatan ZISWAF, kontribusi ZISWAF terhadap peningkatan kesejahteraan ummat,

penguatan SDM dan sinergi dengan SKPA lainnya.

Selain melanjutkan program dan kegiatan yang dianggap baik lima tahun lalu,

Sekretariat Baitul Mal Aceh menyesuaikan program dan kegiatan pada Renstra ini,

sehinggga kontribusi zakat sebagai PAA dan kontribusi zakat dalam penanggulangan

kemiskinan dapat terukur. Dengan penyesuaian program dan kegiatan, beberapa masalah

akan dapat diselesaikan seperti peningkatan sarana dan prasarana, peningkatan kapasitas

SDM, penyempurnaan regulasi, pemberlakuan zakat sebagai pengurang pajak penghasilan,

penyelesaian pusat training ZISWAF di Jalan Imam Bonjol, serta standarisasi organisasi

Baitul Mal.

Page 45: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

No. Masalah Pokok Akar Masalah

1 2 4

- Belum terpetakan potensi ZISWAF dan muzakki

- Masih banyak muzakki yang membayar zakat tidak melalui Baitul Mal

- Edukasi dan sosialisasi ZISWAF yang belum merata

- Organisasi Baitul Mal belum berstandar Internasional

_ Belum lengkapnya fasilitas dan terintegrasinya Teknologi Informasi dengan Baitul Mal Kab/kota

- Belum terlaksananya zakat sebagai pengurang zakat (Implementasi UUPA pasal 192)

- Belum lengkapnya sarana dan prasarana pendukung pengelolaan ZISWAF

- Pendistribusian dan pendayagunaan zakat belum berkontribusi secara nyata terhadap penanggulangan kemiskinan

- Zakat masih dominan disalurkan dalam bentuk konsumtif

- Infaq belum disalurkan setiap tahun akibat belum lengkapnya regulasi

- Zakat dan infaq belum maksimal manfaatnya dalam menyediakan modal usaha bagi pengusaha mikro

- Rendahnya kualitas SDM Amil3 Belum seimbang antara jumlah pendistribusian

dengan pendapatan ZISWAF- Masih rendahnnya pendistribusian zakat dan infaq dibandingkan

pendapatan zakat dan infaqRendahnya rasio pendistribusian zakat dan infaq terhadap pendapatan

Tabel T-B.35Pemetaan Permasalahan untuk Penentuan Prioritas dan Sasaran Pembangunan Daerah

Masalah

3

1 Belum otimalnya penghimpunan ZISWAF Belum intensif program dan kegiatan edukasi dan sosialisasi ZISWAF

MUHAMMAD ISWANTO, S.STP, MMPembina Tk. I

NIP. 19810410 200012 1 001

2 Belum efektifnya pendistribusian dan pendayagunaan ZISWAF

Belum efektifnya pendistribusian dan pendayagunaan zakat dan infaq terhadap penanggulangan kemiskinan dan pemberdayaan pengusaha mikro

Banda Aceh, Maret 2019KEPALA SEKRETARIAT

BAITUL MAL ACEH

Page 46: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

2013 2014 2015 2016 2017 2013 2014 2015 2016 2017 2013 2014 2015 2016 2017

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20

1Jumlah

Penghimpunan

ZISWAF

- - - 36.006.282.830 46.259.338.536 55.511.206.243 61.062.326.868 67.168.559.554 37.391.714.504 46.776.959.323 48.576.979.259 58.423.717.826 64.522.506.010 1,04 1,01 0,88 0,96 0,96

2Jumlah

Pendistribusia

n ZISWAF

- - - 69.050.118.008 75.000.000.000 86.575.309.790 98.155.808.092 109.346.528.394 29.298.938.700 53.207.371.468 25.089.831.000 36.653.237.943 33.175.661.500 0,42 0,71 0,29 0,37 0,30

3

Rasio ZISWAF

yang

disalurkan

terhadap

ZISWAF yang

dikumpulkan

- - - 1,92 1,62 1,56 1,61 1,63 0,78 1,14 0,52 0,63 0,51 - - - - -

KEPALA SEKRETARIAT

BAITUL MAL ACEH

MUHAMMAD ISWANTO, S.STP, MM

Pembina Tk. I

NIP. 19810410 200012 1 001

Rasio Capaian pada Tahun ke -

Banda Aceh, Maret 2019

Tabel T-C.23

Pencapaian Kinerja Pelayanan Sekretariat Baitul Mal Aceh

Provinsi Aceh

No

Indikator Kinerja

Sesuai Tugas dan

Fungsi Perangkat

Daerah

Target

NSPK

Target

IKK

Target

Indikator

Lainnya

Target Renstra SKPA Tahun ke - Realisasi Capaian Tahun ke -

Page 47: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

2018 2019 2020 2021 2022 2018 2019 2020 2021 2022 2018 2019 2020 2021 2022 Anggaran Realisasi

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18

Keistimewaan dan

Kekhususan Aceh

Keagamaan

Sekretariat Baitul Mal Aceh

Program Pelayanan

Administrasi Perkantoran 3.900.831.948 4.757.451.335 7.210.603.970 7.931.664.367 8.724.830.803 2.905.432.487 0 0 0 0 74,48 0 0 0 0 0 0

Penyediaan Jasa Surat Menyurat 32.131.180 25.000.000 59.584.000 65.542.400 72.096.640 6.340.000 0 0 0 0 19,73 0 0 0 0 0 0

Penyediaan jasa komunikasi,

sumber daya air dan listrik 353.000.000 375.000.000 654.603.200 720.063.520 792.069.872 159.706.939 0 0 0 0 45,24 0 0 0 0 0 0

Penyediaan jasa peralatan dan

perlengkapan kantor 347.400.000 300.000.000 644.218.560 708.640.416 779.504.458 317.751.500 0 0 0 0 91,47 0 0 0 0 0 0

Penyediaan jasa pemeliharaan

dan perizinan kendaraan

dinas/operasional

431.000.000 450.000.000 796.869.725 876.556.697 964.212.367 235.738.300 0 0 0 0 54,70 0 0 0 0 0 0

Penyediaan jasa kebersihan

kantor 250.000.000 200.000.000 463.600.000 509.960.000 560.956.000 198.960.000 0 0 0 0 79,58 0 0 0 0 0 0

Penyediaan Alat Tulis Kantor 104.733.728 120.000.000 194.218.225 213.640.048 235.004.052 94.633.250 0 0 0 0 90,36 0 0 0 0 0 0

Penyediaan barang cetakan dan

penggandaan 200.235.000 177.600.000 371.315.784 408.447.362 449.292.099 139.023.000 0 0 0 0 69,43 0 0 0 0 0 0

Penyediaan komponen instalasi

listrik/penerangan bangunan

kantor

172.970.280 15.455.000 320.756.087 352.831.696 388.114.866 86.083.000 0 0 0 0 49,77 0 0 0 0 0 0

Penyediaan bahan bacaan dan

peraturan perundang-undangan 55.600.000 34.200.000 103.104.640 113.415.104 124.756.614 32.439.325 0 0 0 0 58,34 0 0 0 0 0 0

Penyediaan makanan dan

minuman 205.780.000 220.000.000 381.598.432 419.758.275 461.734.103 126.610.000 0 0 0 0 61,53 0 0 0 0 0 0

Rapat-rapat kordinasi dan

konsultasi ke luar daerah 272.063.350 350.000.000 504.514.276 554.965.704 610.462.274 261.004.973 0 0 0 0 95,94 0 0 0 0 0 0

Peningkatan pelayanan

administrasi perkantoran 1.475.918.410 2.490.196.335 2.716.221.040 2.987.843.144 3.286.627.458 1.247.142.200 0 0 0 0 84,50 0 0 0 0 0 0

Program Peningkatan

Sarana dan Prasarana

Aparatur

1.317.990.000 3.175.500.000 1.089.000.000 1.197.900.000 1.317.690.000 902.172.377 0 0 0 0 68,45 0 0 0 0 0 0

Pembangunan gedung kantor 824.496.860 1.829.674.673 200.000.000 220.000.000 242.000.000 672.225.000 0 0 0 0 81,53 0 0 0 0 0 0

Pengadaan kendaraan

dinas/operasional - 650.000.000 500.000.000 500.000.000 510.690.000 - 0 0 0 0 0,00 0 0 0 0 0 0

Pengadaan peralatan studio dan

komunikasi 28.703.140 40.471.427 50.000.000 55.000.000 60.500.000 10.000.000 0 0 0 0 34,84 0 0 0 0 0 0

Pemeliharaan rutin/berkala

gedung kantor 192.000.000 270.720.000 100.000.000 147.900.000 202.000.000 140.000.000 0 0 0 0 72,92 0 0 0 0 0 0

Pemeliharaan rutin/berkala

peralatan gedung kantor 172.790.000 243.633.900 139.000.000 165.000.000 181.500.000 79.947.377 0 0 0 0 46,27 0 0 0 0 0 0

Tabel T-C.24

Anggaran dan Realisasi Pendanaan Pelayanan Sekretariat Baitul Mal Aceh

Provinsi Aceh

Uraian***)

Anggaran pada Tahun ke - Realisasi Anggaran pada Tahun ke - Rasio antara Realisasi dan

Anggaran Tahun ke -

Rata - rata

Pertumbuhan

1

Page 48: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

2018 2019 2020 2021 2022 2018 2019 2020 2021 2022 2018 2019 2020 2021 2022 Anggaran Realisasi

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18

Tabel T-C.24

Anggaran dan Realisasi Pendanaan Pelayanan Sekretariat Baitul Mal Aceh

Provinsi Aceh

Uraian***)

Anggaran pada Tahun ke - Realisasi Anggaran pada Tahun ke - Rasio antara Realisasi dan

Anggaran Tahun ke -

Rata - rata

Pertumbuhan

Rehabilitasi sedang/berat rumah

gedung kantor 100.000.000 141.000.000 100.000.000 110.000.000 121.000.000 - 0 0 0 0 0,00 0 0 0 0 0 0

Program Peningkatan

Disiplin Aparatur 152.550.000 180.000.000 363.000.000 399.300.000 439.230.000 64.100.000 0 0 0 0 42,02 0 0 0 0 0 0

Pengadaan pakaian dinas

beserta perlengkapannya 152.550.000 180.000.000 363.000.000 399.300.000 439.230.000 64.100.000 0 0 0 0 42,02 0 0 0 0 0 0

Program Peningkatan

Kapasitas Sumber Daya

Aparatur

352.700.000 280.000.000 242.000.000 266.200.000 292.820.000 249.282.076 0 0 0 0 70,68 0 0 0 0 0 0

Pendidikan dan pelatihan formal 352.700.000 280.000.000 242.000.000 266.200.000 292.820.000 249.282.076 0 0 0 0 70,68 0 0 0 0 0 0

Program Pembinaan Syariat

Islam 53.297.982.343 - - - - 42.736.899.484 0 0 0 0 80,18 0 0 0 0 0 0

Sosialisasi kesadaran

zakat 634.970.000 - - - - 291.231.056 0 0 0 0 45,87 0 0 0 0 0 0

Penyaluran Zakat

Infaq Shadaqah

(ZIS)

50.248.000.000 - - - - 41.736.365.693 0 0 0 0 83,06 0 0 0 0 0 0

Pendataan (Muzakki,

Mustahik) dan

Penyaluran ZIS

1.782.062.343 - - - - 1.123.032.000 0 0 0 0 63,02 0 0 0 0 0 0

Pembinaan dan

Koordinasi Baitul Mal

Kab/Kota (Monitoring

dan Evaluasi)

632.950.000 - - - - 456.666.176 0 0 0 0 72,15 0 0 0 0 0 0

Program Pembinaan

Lembaga Sosial Keagamaan 633.680.000 - - - - 455.650.500 0 0 0 0 71,91 0 0 0 0 0 0

Bimtek Baitul Mal 238.455.000 - - - - 165.348.500 0 0 0 0 69,34 0 0 0 0 0 0

Rapat kerja Baitul

Mal 147.192.000 - - - - 88.142.000 0 0 0 0 59,88 0 0 0 0 0 0

Pelatihan akuntansi

zakat 248.033.000 - - - - - 0 0 0 0 0,00 0 0 0 0 0 0

Program Pengelolaan

ZISWAF - 739.234.290 10.064.165.372 10.505.237.276 6.321.648.986 - 0 0 0 0,00 0 0 0 0 0 0 0

Penyusunan perencanaan

ZISWAF - 396.700.000 4.925.000.000 4.898.928.096 4.871.648.986 - 0 0 0 0 0,00 0 0 0 0 0 0

Pengelolaan Wakaf - - 4.389.165.372 4.714.165.372 550.000.000 - 0 0 0 0 0,00 0 0 0 0 0 0

Monitoring dan Evaluasi - 342.534.290 750.000.000 892.143.808 900.000.000 - 0 0 0 0 0,00 0 0 0 0 0 0

Program Peningkatan

Kualitas dan Akses

Informasi Baitul Mal

- 2.303.160.000 2.986.500.000 3.285.150.000 3.613.665.000 - 0 0 0 0,00 0 0 0 0 0 0 0

Edukasi ZISWAF - 388.160.000 330.000.000 330.000.000 330.000.000 0 0 0 0 0,00 0 0 0 0 0 0

2

Page 49: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

2018 2019 2020 2021 2022 2018 2019 2020 2021 2022 2018 2019 2020 2021 2022 Anggaran Realisasi

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18

Tabel T-C.24

Anggaran dan Realisasi Pendanaan Pelayanan Sekretariat Baitul Mal Aceh

Provinsi Aceh

Uraian***)

Anggaran pada Tahun ke - Realisasi Anggaran pada Tahun ke - Rasio antara Realisasi dan

Anggaran Tahun ke -

Rata - rata

Pertumbuhan

Sosialisasi ZISWAF - 441.000.000 786.000.000 786.000.000 786.000.000 0 0 0 0 0,00 0 0 0 0 0 0

Pembinaan dan Koordinasi

Baitul Mal Kab/Kota - 475.000.000 521.500.000 521.500.000 710.000.000 0 0 0 0 0,00 0 0 0 0 0 0

Peningkatan kapasitas

kelembagaan dan SDM - 460.000.000 810.000.000 810.000.000 980.335.750 0 0 0 0 0,00 0 0 0 0 0 0

Pengembangan Data dan

Informasi Baitul Mal - 380.000.000 380.000.000 380.000.000 600.579.250 0 0 0 0 0,00 0 0 0 0 0 0

Advokasi dan Regulasi

ZISWAF - 159.000.000 159.000.000 457.650.000 206.750.000 0 0 0 0 0,00 0 0 0 0 0 0

Program Peningkatan

Pendistribusian dan

Pendayagunaan ZISWAF

50.248.000.000 50.958.000.000 62.331.596.239 73.605.246.302 82.323.065.143 41.736.365.693 0 0 0 83,06 0 0 0 0 0 0 0

Pendistribusian dan

Pendayagunaan ZIS Senif

Fakir

10.080.000.000 10.080.000.000 13.800.000.000 15.739.118.740 17.211.961.188 9.766.000.000 0 0 0 96,88 0 0 0 0 0 0 0

Pendistribusian dan

Pendayagunaan ZIS Senif

Miskin

24.037.200.000 24.219.250.000 31.157.848.352 36.766.261.055 42.324.917.203 18.450.289.693 0 0 0 76,76 0 0 0 0 0 0 0

Pendistribusian dan

Pendayagunaan ZIS Senif

Amil

1.207.440.000 1.351.440.000 1.529.947.887 1.805.338.507 2.076.139.283 737.269.000 0 0 0 61,06 0 0 0 0 0 0 0

Pendistribusian dan

Pendayagunaan ZIS Senif

Muallaf

2.880.600.000 2.908.600.000 3.771.850.000 4.450.783.000 5.296.431.770 2.343.439.000 0 0 0 81,35 0 0 0 0 0 0 0

Pendistribusian dan

Pendayagunaan ZIS Senif

Gharimin

539.510.000 589.510.000 800.000.000 920.000.000 1.085.600.000 332.395.000 0 0 0 61,61 0 0 0 0 0 0 0

Pendistribusian dan

Pendayagunaan ZIS Senif

Fisabilillah

350.000.000 410.000.000 800.000.000 880.000.000 1.012.000.000 132.000.000 0 0 0 37,71 0 0 0 0 0 0 0

3

Page 50: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

2018 2019 2020 2021 2022 2018 2019 2020 2021 2022 2018 2019 2020 2021 2022 Anggaran Realisasi

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18

Tabel T-C.24

Anggaran dan Realisasi Pendanaan Pelayanan Sekretariat Baitul Mal Aceh

Provinsi Aceh

Uraian***)

Anggaran pada Tahun ke - Realisasi Anggaran pada Tahun ke - Rasio antara Realisasi dan

Anggaran Tahun ke -

Rata - rata

Pertumbuhan

Pendistribusian dan

Pendayagunaan ZIS Senif

Ibnu Sabil

11.153.250.000 11.399.200.000 10.471.950.000 13.043.745.000 13.316.015.700 9.974.973.000 0 0 0 89,44 0 0 0 0 0 0 0

Pendistribusian dan

pendayagunaan Senif Riqab - - - - - - 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

Pendistribusian dan

pendayagunaan Infak - 114.070.000.000 30.200.000.000 31.250.000.000 33.300.000.000 - 0 0 0 0,00 0 0 0 0 0 0 0

Pendayagunaan Wakaf - - 500.000.000 550.000.000 600.000.000 - 0 0 0 0,00 0 0 0 0 0 0 0

KEPALA SEKRETARIAT

BAITUL MAL ACEH

MUHAMMAD ISWANTO, S.STP, MMPembina Tk. I

NIP. 19810410 200012 1 001

Banda Aceh, Maret 2019

4

Page 51: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

2018 2019 2020 2021 2022

1 2 3 4 5 6 7 8 9

Persentase Peningkatan

Pendapatan ZISWAF 50% 55% 60% 65% 70%

Rasio ZISWAF yang

disalurkan terhadap

ZISWAF yang

dikumpulkan

1,96 1,00 1,00 1,00 1,00

Tabel T-C.25

Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah Pelayanan Sekretariat Baitul Mal Aceh

No Tujuan SasaranIndikator

Tujuan/Sasaran

Target Kinerja Tujuan/Sasaran pada Tahun ke -

MUHAMMAD ISWANTO, S.STP, MM

Pembina Tk. I

NIP. 19810410 200012 1 001

1

Tujuan 2.1. Memperkuat

pelaksanaan aqidah, syariah,

dan akhlak dalam tatanan

kehidupan masyarakat

Sasaran. 2.1.3

Menguatnya tatanan

ekonomi syariah

Banda Aceh, Maret 2019

KEPALA SEKRETARIAT

BAITUL MAL ACEH

Page 52: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

VISI : Terwujudnya Aceh yang damai dan sejahtera melalui pemerintahan yang bersih, adil dan melayani

MISI 2 :

1 Peningkatan sosialialisasi dan edukasi ZISWAF

2 Peningkatan jumlah yang menunaikan ZISWAF

1 Peningkatan mustahik mandiri

2 Transformasi mustahik

Banda Aceh, Maret 2019KEPALA SEKRETARIAT

BAITUL MAL ACEH

MUHAMMAD ISWANTO, S.STP, MMPembina Tk. I

NIP. 19810410 200012 1 001

Tabel T-C.26TUJUAN, SASARAN, STRATEGI, DAN KEBIJAKAN

Memperkuat pelaksanaan syariat Islam beserta nilai-nilai keislaman dan budaya keacehan dalam kehidupan masyarakat dengan iktikad Ahlussunnah waljamaah yang bersumber hukum mazhab Syafie dengan tetap menghormati mazhab lain

TUJUAN SASARAN STRATEGI ARAH KEBIJAKAN

Tujuan 2.1. Memperkuat pelaksanaan aqidah, syariah, dan akhlak dalam tatanan kehidupan

masyarakat

Sasaran. 2.1.3 Menguatnya tatanan ekonomi syariah

- Optimalisasi sosialisasi dan edukasi ZISWAF

- Efektivitas pendistribusian dan pendayagunaan ZISWAF

Page 53: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20) (21)

5.1BELANJA TIDAK

LANGSUNG5.100.000.000 5.891.000.000 6.227.230.000 5.597.406.900 5.740.829.907 5.745.132.597

BAGIAN

KEUANGAN

5.1.1Gaji dan Tunjangan

(DAU)2.900.000.000 3.625.000.000 3.893.250.000 3.193.407.500 3.264.710.525 3.266.849.616

5.1.2Tambahan Penghasilan

PNS (PAA)2.200.000.000 2.266.000.000 2.333.980.000 2.403.999.400 2.476.119.382 2.478.282.981

1,03Keistimewaan dan

Kekhususan Aceh

1.03.03 Keagamaan

1.03.03.03Sekretariat Baitul

Mal Aceh

1.03.03.1.03.03.03.01Program Pelayanan

Administrasi

Perkantoran

Tingkat Kepuasan

Masyarakat

terhadap

Pelayanan

Pemerintah

72,50 100 3.900.831.948 100 4.757.451.335 100 7.210.603.970 100 7.931.664.367 100 8.724.830.804 100 32.525.382.425 BAGIAN

UMUM

1.03.03.1.03.03.03.01.001Penyediaan Jasa Surat

Menyurat

Tersedianya Jasa

Surat-Menyurat66,55 12 bln 32.131.180 12 bln 25.000.000 12 bln 35.000.000 12 bln 38.500.000 12 bln 42.350.000 12 bln 172.981.180

Banda

Aceh

1.03.03.1.03.03.03.01.002Penyediaan jasa

komunikasi, sumber

daya air dan listrik

Tersedianya jasa

komunikasi, sumber

daya air dan listrik

81,28 12 bln 353.000.000 12 bln 375.000.000 12 bln 450.000.000 12 bln 495.000.000 12 bln 544.500.000 12 bln 2.217.500.000 Banda

Aceh

1.03.03.1.03.03.03.01.003Penyediaan jasa

peralatan dan

perlengkapan kantor

Tersedianya

Peralatan dan

Perlengkapan

Kantor

96,00 12 bln 347.400.000 12 bln 300.000.000 12 bln 350.000.000 12 bln 385.000.000 12 bln 423.500.000 12 bln 1.805.900.000 Banda

Aceh

1.03.03.1.03.03.03.01.006

Penyediaan jasa

pemeliharaan dan

perizinan kendaraan

dinas/operasional

Tersedianya

Kendaraan

Operasional

69,02 12 bln 431.000.000 12 bln 450.000.000 12 bln 550.000.000 12 bln 605.000.000 12 bln 665.500.000 12 bln 2.701.500.000 Banda

Aceh

1.03.03.1.03.03.03.01.008Penyediaan jasa

kebersihan kantor

Tersedianya jasa

kebersihan kantor- 12 bln 250.000.000 12 bln 200.000.000 12 bln 250.000.000 12 bln 275.000.000 12 bln 302.500.000 12 bln 1.277.500.000

Banda

Aceh

1.03.03.1.03.03.03.01.010Penyediaan Alat Tulis

Kantor

Tersedianya alat

tulis kantor100 12 bln 104.733.728 12 bln 120.000.000 12 bln 194.218.225 12 bln 213.640.048 12 bln 235.004.052 12 bln 867.596.053

Banda

Aceh

1.03.03.1.03.03.03.01.011Penyediaan barang

cetakan dan

penggandaan

Tersedianya barang

cetakan dan

penggandaan

95 12 bln 200.235.000 12 bln 177.600.000 12 bln 250.000.000 12 bln 275.000.000 12 bln 302.500.000 12 bln 1.205.335.000 Banda

Aceh

Kondisi Kinerja Pada Akhir

Periode Renstra Sekretariat

Baitul Mal Aceh

Lokasi2018 2019 2020 2021 2022

Indikator Kinerja

Program

(outcome) & Keg

(output)

TABEL T-C.27RENCANA PROGRAM, KEGIATAN, INDIKATOR KINERJA, KELOMPOK SASARAN DAN PENDANAAN SEKRETARIAT BAITUL MAL Aceh

PROVINSI Aceh

Tujuan SasaranIndikator

Sasaran Kode

Program dan

Kegiatan

Data Capaian

Pada Tahun

Awal

Perencanaan

(Persentase)

Target Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan

Unit Kerja

Baitul Mal

Aceh

Penanggun

g Jawab

1

Page 54: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20) (21)

Kondisi Kinerja Pada Akhir

Periode Renstra Sekretariat

Baitul Mal Aceh

Lokasi2018 2019 2020 2021 2022

Indikator Kinerja

Program

(outcome) & Keg

(output)

TABEL T-C.27RENCANA PROGRAM, KEGIATAN, INDIKATOR KINERJA, KELOMPOK SASARAN DAN PENDANAAN SEKRETARIAT BAITUL MAL Aceh

PROVINSI Aceh

Tujuan SasaranIndikator

Sasaran Kode

Program dan

Kegiatan

Data Capaian

Pada Tahun

Awal

Perencanaan

(Persentase)

Target Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan

Unit Kerja

Baitul Mal

Aceh

Penanggun

g Jawab

1.03.03.1.03.03.03.01.012

Penyediaan komponen

instalasi

listrik/penerangan

bangunan kantor

Tersedianya

komponen listrik99,49 12 bln 172.970.280 12 bln 15.455.000 12 bln 200.000.000 12 bln 220.000.000 12 bln 242.000.000 12 bln 850.425.280

Banda

Aceh

1.03.03.1.03.03.03.01.015Penyediaan bahan

bacaan dan peraturan

perundang-undangan

Tersedianya bahan

bacaan dan

peraturan

perundang-

undangan

97,55 12 bln 55.600.000 12 bln 34.200.000 12 bln 103.104.640 12 bln 113.415.104 12 bln 124.756.614 12 bln 431.076.358 Banda

Aceh

1.03.03.1.03.03.03.01.017Penyediaan makanan

dan minuman

Tersedianya

makanan dan

minuman

88,66 12 bln 205.780.000 12 bln 220.000.000 12 bln 381.598.432 12 bln 419.758.275 12 bln 461.734.103 12 bln 1.688.870.810 Banda

Aceh

1.03.03.1.03.03.03.01.018Rapat-rapat kordinasi

dan konsultasi ke luar

daerah

Tersedianya

pelaksanaan

koordinasi dan

konsultasi lintas

sektor kab/kota

62,46 12 bln 272.063.350 12 bln 350.000.000 12 bln 504.514.276 12 bln 554.965.704 12 bln 610.462.274 12 bln 2.292.005.604 Banda

Aceh

1.03.03.1.03.03.03.01.022Peningkatan pelayanan

administrasi

perkantoran

Tersedianya

pelayanan

administrasi

perkantoran

98,00 12 bln 1.475.918.410 12 bln 2.490.196.335 12 bln 3.942.168.397 12 bln 4.336.385.237 12 bln 4.770.023.760 12 bln 17.014.692.139 Banda

Aceh

1.03.03.1.03.03.03.02

Program

Peningkatan Sarana

dan Prasarana

Aparatur

Tingkat

Kelengkapan

Sarana Aparatur

97,00 100 1.317.990.000 100 3.175.500.000 100 1.089.000.000 100 1.197.900.000 100 1.317.690.000 100 8.098.080.000 BAGIAN

UMUM

1.03.03.1.03.03.03.02.003Pembangunan gedung

kantor

Tersedianya

pembangunan

gedung kantor yang

nyaman

100,00 1 unit 824.496.860 1 unit 1.829.674.673 1 unit 200.000.000 1 unit 220.000.000 1 unit 242.000.000 1 unit 3.316.171.533 Banda

Aceh

1.03.03.1.03.03.03.02.005Pengadaan kendaraan

dinas/operasional

Tersedianya

pengadaan

kendaraan

dinas/operasional

kantor

- - - 1 unit 650.000.000 1 unit 389.000.000 1 unit 427.900.000 1 unit 470.690.000 4 unit 1.937.590.000 Banda

Aceh

1.03.03.1.03.03.03.02.012Pengadaan peralatan

studio dan komunikasi

Tersedianya

pengadaan alat

studio dan

komunikasi

- 12 bln 28.703.140 12 bln 40.471.427 12 bln 50.000.000 12 bln 55.000.000 12 bln 60.500.000 12 bln 234.674.567 Banda

Aceh

1.03.03.1.03.03.03.02.022Pemeliharaan

rutin/berkala gedung

kantor

Tersedianya

pemeliharaan

gedung kantor

100,00 12 bln 192.000.000 12 bln 270.720.000 12 bln 200.000.000 12 bln 220.000.000 12 bln 242.000.000 12 bln 1.124.720.000 Banda

Aceh

1.03.03.1.03.03.03.02.028Pemeliharaan

rutin/berkala peralatan

gedung kantor

Tersedianya

pemeliharaan

peralatan kantor

94,13 12 bln 172.790.000 12 bln 243.633.900 12 bln 150.000.000 12 bln 165.000.000 12 bln 181.500.000 12 bln 912.923.900 Banda

Aceh

1.03.03.1.03.03.03.02.042Rehabilitasi

sedang/berat rumah

gedung kantor

Tersedianya

rehabilitasi

sedang/berat

gedung kantor

- 12 bln 100.000.000 12 bln 141.000.000 12 bln 100.000.000 12 bln 110.000.000 12 bln 121.000.000 12 bln 572.000.000 Banda

Aceh

1.03.03.1.03.03.03.03Program

Peningkatan Disiplin

Aparatur

Tersedianya

Kedisiplinan

Aparatur dalam

kehadiran dan

penggunaan

atribut pegawai

- 100 152.550.000 100 180.000.000 100 363.000.000 100 399.300.000 100 439.230.000 100 1.534.080.000 BAGIAN

UMUM

1.03.03.1.03.03.03.03.002Pengadaan pakaian

dinas beserta

perlengkapannya

Tersedianya

pengadaan pakaian

dinas pegawai dan

Non PNS

- 12 bln 152.550.000 12 bln 180.000.000 12 bln 363.000.000 12 bln 399.300.000 12 bln 439.230.000 12 bln 1.534.080.000 Banda

Aceh

2

Page 55: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20) (21)

Kondisi Kinerja Pada Akhir

Periode Renstra Sekretariat

Baitul Mal Aceh

Lokasi2018 2019 2020 2021 2022

Indikator Kinerja

Program

(outcome) & Keg

(output)

TABEL T-C.27RENCANA PROGRAM, KEGIATAN, INDIKATOR KINERJA, KELOMPOK SASARAN DAN PENDANAAN SEKRETARIAT BAITUL MAL Aceh

PROVINSI Aceh

Tujuan SasaranIndikator

Sasaran Kode

Program dan

Kegiatan

Data Capaian

Pada Tahun

Awal

Perencanaan

(Persentase)

Target Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan

Unit Kerja

Baitul Mal

Aceh

Penanggun

g Jawab

1.03.03.1.03.03.03.05

Program

Peningkatan

Kapasitas Sumber

Daya Aparatur

Tersedianya

Aparatur yang

memenuhi

kompetensi

96,32 100 352.700.000 100 280.000.000 100 242.000.000 100 266.200.000 100 292.820.000 100 1.433.720.000 BAGIAN

UMUM

1.03.03.1.03.03.03.05.001Pendidikan dan

pelatihan formal

Tersedianya

terselenggaranya

pelatihan dan kursus

pegawai dan Non

PNS

96,32 100 352.700.000 100 280.000.000 100 242.000.000 100 266.200.000 100 292.820.000 100 1.433.720.000

Banda

Aceh,

Medan,

Jakarta,

Bandung

Tujuan 2.1.

Memperkuat

pelaksanaan

aqidah, syariah,

dan akhlak dalam

tatanan

kehidupan

masyarakat

Sasaran. 2.1.3

Menguatnya tatanan

ekonomi syariah

Persentase

Peningkatan

Pendapatan

ZISWAF

Program Pembinaan

Syariat Islam

Tersedianya

Pembayar ZIS 92,00 60 53.297.982.343 - - - - - - - - 60 53.297.982.343

Sosialisasi kesadaran

zakat

Tersedianya

terselenggaranya

sosialisasi kesadaran

zakat

94,10 90 634.970.000 - - - - - - - - 90 634.970.000 BIDANG

SOSBANGAceh

Penyaluran Zakat

Infaq Shadaqah

(ZIS)

Jumlah mustahik

yang menerima ZIS 92,53 8.868 50.248.000.000 - - - - - - - - 8.868 50.248.000.000 BIDANG PP Aceh

Pendataan

(Muzakki,

Mustahik) dan

Penyaluran ZIS

Jumlah muzakki dan

mustahik yang

terdata

71,40 29.904 1.782.062.343 - - - - - - - - 29.904 1.782.062.343

BIDANG

PENGUMPUL

AN DAN

BIDANG PP

Aceh

Pembinaan dan

Koordinasi Baitul Mal

Kab/Kota

(Monitoring

dan Evaluasi)

Tersedianya

pembinaan dan

koordinasi Baitul Mal

Kab/kota yang

dilakukan monitoring

dan evaluasi ZIS

72,94 12 bln 632.950.000 - - - - - - - - 12 bln 632.950.000 BIDANG

PENGAWAS

AN

Aceh

Program Pembinaan

Lembaga Sosial

Keagamaan

Tersedianya

peningkatan

Kapasitas da

Akuntabilitas

Lembaga Sosial

Keagamaan

99,38 75 633.680.000 - - - - - - - - 75 633.680.000

Bimtek Baitul Mal

Jumlah pegawai dan

amil yang

mendapatkan

peningkatan

kapasitas dalam

pengelolaan zakat

100,00 12 bln 238.455.000 - - - - - - - - 12 bln 238.455.000 BIDANG

SOSBANGAceh

Rapat kerja Baitul

Mal

Jumlah peserta yang

melakukan

koordinasi dan

sinkronisasi

pengelolaan zakat

se-Aceh

98,61 12 bln 147.192.000 - - - - - - - - 12 bln 147.192.000

BAGIAN

HUKUM &

HUBUNGAN

UMMAT

Aceh

Pelatihan akuntansi

zakat

Jumlah pegawai dan

amil yang terampil

melakukan

penatausahaan

zakat

- 60 248.033.000 - - - - - - - - 60 248.033.000 BAGIAN

KEUANGANAceh

1.03.03.1.03.03.03.31Program

Pengelolaan ZISWAF

Persentase

Peningkatan

Kualitas

Pengelolaan

ZISWAF

- - - 70 739.234.290 75 10.064.165.372 80 10.505.237.276 85 6.321.648.986 85 27.630.285.924

3

Page 56: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20) (21)

Kondisi Kinerja Pada Akhir

Periode Renstra Sekretariat

Baitul Mal Aceh

Lokasi2018 2019 2020 2021 2022

Indikator Kinerja

Program

(outcome) & Keg

(output)

TABEL T-C.27RENCANA PROGRAM, KEGIATAN, INDIKATOR KINERJA, KELOMPOK SASARAN DAN PENDANAAN SEKRETARIAT BAITUL MAL Aceh

PROVINSI Aceh

Tujuan SasaranIndikator

Sasaran Kode

Program dan

Kegiatan

Data Capaian

Pada Tahun

Awal

Perencanaan

(Persentase)

Target Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan

Unit Kerja

Baitul Mal

Aceh

Penanggun

g Jawab

1.03.03.1.03.03.03.31.001Penyusunan

perencanaan

ZISWAF

Persentase

peningkatan

perencaaan

ZISWAF

- - - 60 396.700.000 70 4.925.000.000 80 4.898.928.096 90 4.871.648.986 90 15.092.277.082

Assistensi sinkronisasi

Perencanaan ZISWAF

Kabupaten/Kota

yang dialkukan

asistensi sinkronisasi

perencanaan

pengelolaan

ZISWAF

- - - 15 222.250.000 18 300.000.000 20 350.000.000 20 300.000.000 20 1.172.250.000 BIDANG

PERWALIANAceh

Koordinasi pengelolaan

ZISWAF dengan

Instansi terkait tingkat

pusat

Jumlah koordinasi

pengelolaan

ZISWAF dengan

instansi tingkat

pusat (kali)

- - - 8 100.000.000 11 150.000.000 15 200.000.000 11 150.000.000 45 600.000.000 BAGIAN

UMUM

Luar

Daerah

Rapat Kerja Baitul Mal

Jumlah peserta yang

mengikuti rapat

kerja (orang)

- - - - - 70 250.000.000 70 250.000.000 70 200.000.000 210 700.000.000 BAGIAN

UMUM

Prov.

Aceh

Seleksi Badan BMA

Jumlah calon

anggota Badan BMA

yang mengikuti

seleksi calon peserta

badan BMA (orang)

- - - - - 25 250.000.000 - - - - 25 250.000.000

BAGIAN

HUKUM &

HUBUNGAN

UMMAT

Banda

Aceh

Verifikasi Mustahik

ZISWAF

Mustahik yang

diverifikasi

(mustahik)

- - - - - 5.100 1.000.000.000 5.200 1.000.000.000 5.300 1.700.000.000 7.000 3.700.000.000 BAGIAN

UMUMAceh

Penyaluran ZISWAF

Jumlah mustahik

yang disalurkan

ZISWAF (mustahik)

- - - - - 10.195 1.500.000.000 12.039 1.500.000.000 13.465 1.800.000.000 35.699 4.800.000.000 BIDANG

SOSBANG

Banda

Aceh

Penelitian tentang ZIS

Jumlah dokumen

hasil penelitian

tentang ZISWAF

- - - 1 74.450.000 3 1.475.000.000 2 1.598.928.096 2 721.648.986 7 3.870.027.082

BAGIAN

HUKUM &

HUBUNGAN

UMMAT

Banda

Aceh

- Pengelolaan Wakaf

Persentase

Peningkatan

Pengelolaan

Wakaf

- - - - - 5 4.389.165.372 7 4.714.165.372 9 550.000.000 5 9.653.330.744

BAGIAN

HUKUM &

HUBUNGA

N UMMAT

Banda

Aceh

Sensus Wakaf

Jumlah kabupaten

kota yang dilakukan

sensus wakaf

- - - - - 11 3.814.165.372 12 4.064.165.372 - - 23 7.878.330.744 BIDANG

PENGAWAS

AN

Aceh

ToT Wakaf

Jumlah peserta yang

mengikuti ToT

Wakaf

- - - - - 40 175.000.000 40 200.000.000 40 200.000.000 120 575.000.000 BIDANG PP Aceh

Pelatihan Fundraising

ZISWAF

Jumlah peserta

mengikuti pelatihan

fundraising

- - - - - 40 250.000.000 40 250.000.000 40 200.000.000 23 700.000.000 BIDANG

PERWALIANAceh

Pelatihan Nadzir

Jumlah Nadzir dari

baitul mal kab/kota

yang terlatih

- - - - - 40 150.000.000 40 200.000.000 40 150.000.000 120 500.000.000 BIDANG

PERWALIAN

Banda

Aceh

-Monitoring dan

Evaluasi

Persentase

Peningkatan

Monitoring dan

Evaluasi Program

dan Kegiatan

- - - 60 342.534.290 70 750.000.000 80 892.143.808 90 900.000.000 90 2.884.678.098 BIDANG

PENGUMP

ULAN

Banda

Aceh

4

Page 57: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20) (21)

Kondisi Kinerja Pada Akhir

Periode Renstra Sekretariat

Baitul Mal Aceh

Lokasi2018 2019 2020 2021 2022

Indikator Kinerja

Program

(outcome) & Keg

(output)

TABEL T-C.27RENCANA PROGRAM, KEGIATAN, INDIKATOR KINERJA, KELOMPOK SASARAN DAN PENDANAAN SEKRETARIAT BAITUL MAL Aceh

PROVINSI Aceh

Tujuan SasaranIndikator

Sasaran Kode

Program dan

Kegiatan

Data Capaian

Pada Tahun

Awal

Perencanaan

(Persentase)

Target Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan

Unit Kerja

Baitul Mal

Aceh

Penanggun

g Jawab

Monitoring dan Evaluasi

ZISWAF

Jumlah

kabuapaten/kota

yang dilaksanakan

monitoring dan

evaluasi ZIS

- - - 14 142.534.290 16 300.000.000 18 400.000.000 20 500.000.000 68 1.342.534.290 BIDANG

SOSBANG

Banda

Aceh

Baitul Mal DirectoryJumlah dokumenn

Baitul Mal Directory- - - 1 100.000.000 1 200.000.000 1 246.071.904 1 200.000.000 4 746.071.904

BIDANG

SOSBANG

Banda

Aceh

Index Zakat AcehJumlah dokumen

Index Zakat Aceh- - - 1 100.000.000 1 250.000.000 1 246.071.904 1 200.000.000 4 796.071.904

BIDANG

SOSBANG

Banda

Aceh

1.03.03.1.03.03.03.34

Program

Peningkatan

Kualitas dan Akses

Informasi Baitul Mal

#REF! - - - 35 2.303.160.000 45 2.986.500.000 55 3.285.150.000 65 3.613.665.000 65 12.188.475.000 BIDANG

SOSBANGAceh

- Edukasi ZISWAF

Persentase

peningkatan

pengetahuan

ZISWAF

- - - 50 388.160.000 60 330.000.000 60 330.000.000 70 330.000.000 70 1.378.160.000 BIDANG

SOSBANG

Aceh

Banda

Aceh

Edukasi ZIS untuk

Calon Muzakki

Jumlah Calon

Muzakki yang

mendapat

pengetahuan

tentang ZIS

- - - 120 147.660.000 120 90.000.000 120 90.000.000 120 90.000.000 120 417.660.000 BIDANG

SOSBANGAceh

Edukasi ZISWAF

melalui Khutbah dan

Dakwah

Jumlah masjid yang

mendapatkan

pengetahuan

tentang ZISWAF

- - - 50 60.000.000 55 60.000.000 60 60.000.000 65 60.000.000 65 240.000.000 BIDANG

SOSBANG

Banda

Aceh dan

Aceh Besar

Edukasi ZISWAF

untuk Tengku

Dayah/Santri

Jumlah Teungku

Dayah/Santri yang

mengikuti

pengetahuan

tentang ZISWAF

- - - 60 80.000.000 60 80.000.000 60 80.000.000 60 80.000.000 60 320.000.000 BIDANG

SOSBANG

Banda

Aceh

Edukasi ZIS untuk

Akademisi

Jumlah Akademi

yang mengikuti

Sosialisasi ZIS

- - - 60 40.000.000 60 40.000.000 60 40.000.000 60 40.000.000 60 160.000.000 BIDANG

SOSBANG

Banda

Aceh

Edukasi ZIS untuk

Pengusaha

Jumlah Pengusaha

yang mendapat

Pengetahuan

tentang ZISWAF

- - - 60 60.500.000 60 60.000.000 60 60.000.000 60 60.000.000 60 240.500.000 BIDANG

SOSBANG

Banda

Aceh

350 355 360 365 365

- Sosialisasi ZISWAF

Persentase

peningkatan

sosialisasi

ZISWAF

- - - 60 441.000.000 70 786.000.000 80 786.000.000 90 786.000.000 90 2.799.000.000 BIDANG

SOSBANG

Banda

Aceh dan

Aceh

Besar

Sosialisasi ZISWAF

melalui Pameran

Jumlah Pameran

Sosialisasi ZISWAF- - - 3 80.000.000 3 80.000.000 3 80.000.000 3 80.000.000 3 320.000.000

BIDANG

SOSBANG

Banda

Aceh

Seminar ZISWAFJumlah Seminar

ZISWAF- - - - - 1 100.000.000 1 100.000.000 1 100.000.000 1 300.000.000

BIDANG

SOSBANG

Banda

Aceh

Sosialisasi ZIS untuk

Ulama

Jumlah Ulama yang

mendapat Sosialisasi

tentang Peraturan

Perundang -

undangan ZISWAF

- - - 60 40.000.000 60 40.000.000 60 40.000.000 60 40.000.000 60 160.000.000 BIDANG

SOSBANG

Banda

Aceh

5

Page 58: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20) (21)

Kondisi Kinerja Pada Akhir

Periode Renstra Sekretariat

Baitul Mal Aceh

Lokasi2018 2019 2020 2021 2022

Indikator Kinerja

Program

(outcome) & Keg

(output)

TABEL T-C.27RENCANA PROGRAM, KEGIATAN, INDIKATOR KINERJA, KELOMPOK SASARAN DAN PENDANAAN SEKRETARIAT BAITUL MAL Aceh

PROVINSI Aceh

Tujuan SasaranIndikator

Sasaran Kode

Program dan

Kegiatan

Data Capaian

Pada Tahun

Awal

Perencanaan

(Persentase)

Target Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan

Unit Kerja

Baitul Mal

Aceh

Penanggun

g Jawab

Sosialisasi Qanun

Baitul Mal

Jumlah peserta yang

mengikuti Sosialisasi

Qanun

- - - 25 25.000.000 40 40.000.000 40 40.000.000 40 40.000.000 40 145.000.000 BIDANG

SOSBANG

Banda

Aceh dan

Aceh Besar

Diseminasi ZISWAF

melalui Media Cetak

Desiminasi ZISWAF

yang dilakukan

melalui media cetak

- - - 8 100.000.000 8 103.500.000 8 103.500.000 8 103.500.000 8 410.500.000 BIDANG

SOSBANG

Banda

Aceh

Diseminasi ZISWAF

melalui Media

Elektronik

Desiminasi ZISWAF

yang dilakukan

melalui media

elektronik

- - - 1 20.000.000 1 22.500.000 1 22.500.000 1 22.500.000 1 87.500.000 BIDANG

SOSBANG

Banda

Aceh

Desiminasi ZISWAF

melalui Media Online

Desiminasi ZISWAF

yang dilakukan

melalui media online

- - - 8 20.000.000 8 22.500.000 8 22.500.000 8 22.500.000 8 87.500.000 BIDANG

SOSBANG

Banda

Aceh

Sosialisasi ZISWAF

melalui Baliho Jumlah Baliho - - - 7 100.000.000 7 102.500.000 8 102.500.000 10 102.500.000 10 407.500.000

BIDANG

SOSBANG

Banda

Aceh

Presentasi dan

Jemput Zakat

Jumlah Muzakki

yang dijemput Zakat- - - 112 56.000.000 150 75.000.000 150 75.000.000 150 75.000.000 150 281.000.000

BIDANG

PENGUMPUL

AN

Banda

Aceh dan

Aceh Besar

Pembuatan Film

Dokumenter

Jumlah film

dokumenter tentang

Baitul Mal yang

dibuat

- - - - - 1 200.000.000 1 200.000.000 1 200.000.000 1 600.000.000 BIDANG

SOSBANG

Banda

Aceh

1.03.03.1.03.03.03.34.001Pembinaan dan

Koordinasi Baitul

Mal Kab/Kota

Persentase

peningkatan

pembinaan dan

koordinasi Baitul

Mal Kab/Kota

- - - 30 475.000.000 40 521.500.000 40 521.500.000 50 710.000.000 50 2.228.000.000 Aceh

Zakat Award BMK

Jumlah nominasi

BMK yang dilakukan

penilaian untuk

mendapatkan

penghargaan Zakat

Award

- - - 10 135.000.000 10 150.000.000 10 150.000.000 10 200.000.000 10 635.000.000 BIDANG

SOSBANGAceh

Pelatihan Press

Release

Jumlah Peserta yang

mengikuti Pelatihan

Penulisan Pers

Realease untuk BMK

se Aceh

- - - 40 100.000.000 40 110.000.000 40 110.000.000 40 135.000.000 40 455.000.000 BIDANG

SOSBANG

Banda

Aceh

Pelatihan SIMBA

Jumlah peserta yang

mengikuti Pelatihan

Sistem Informasi

Manajemen Baznas

untuk BMK se Aceh

- - - 40 134.050.000 40 145.000.000 40 145.000.000 40 200.000.000 40 624.050.000 BIDANG

SOSBANG

Banda

Aceh

Pembinaan

Penatausahaan

Keuangan ZISWAF

Jumlah BMK yang

mendapat

pembinaan

penatausahan

keuangan berbasis

ZISWAF

- - - 5 105.950.000 6 116.500.000 6 116.500.000 8 175.000.000 8 513.950.000 BAGIAN

KEUANGANAceh

1.03.03.1.03.03.03.34.003

Peningkatan

kapasitas

kelembagaan dan

SDM

Persentase

peningkatan

kapasitas

kelembagaan dan

SDM

- - - 50 460.000.000 60 810.000.000 70 810.000.000 80 980.335.750 80 3.060.335.750 Banda

Aceh

6

Page 59: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20) (21)

Kondisi Kinerja Pada Akhir

Periode Renstra Sekretariat

Baitul Mal Aceh

Lokasi2018 2019 2020 2021 2022

Indikator Kinerja

Program

(outcome) & Keg

(output)

TABEL T-C.27RENCANA PROGRAM, KEGIATAN, INDIKATOR KINERJA, KELOMPOK SASARAN DAN PENDANAAN SEKRETARIAT BAITUL MAL Aceh

PROVINSI Aceh

Tujuan SasaranIndikator

Sasaran Kode

Program dan

Kegiatan

Data Capaian

Pada Tahun

Awal

Perencanaan

(Persentase)

Target Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan

Unit Kerja

Baitul Mal

Aceh

Penanggun

g Jawab

Persiapan dan

Asistensi ISO

Persentase

persiapan dan

asistensi organisasi

baitul mal

berstandar

internasional

- - - - - 30 250.000.000 70 250.000.000 - - - 500.000.000 BIDANG

SOSBANG

Banda

Aceh

Audit Laporan

Keuangan

Jumlah Laporan

Keuangan

Indenpenden

- - - 1 80.000.000 1 80.000.000 1 80.000.000 1 100.000.000 1 340.000.000 BIDANG

KEUANGAN

Banda

Aceh

Pendampingan

Mustahik

Jumlah mustahik

yang dilakukan

pendampingan dan

Pembinaan

- - - 1.000 100.000.000 1.000 100.000.000 1.000 100.000.000 3.000 300.000.000 3.000 600.000.000 BIDANG PP

Banda

Aceh dan

Aceh Besar

Bimtek Pengelolaan

ZISWAF

Jumlah peserta dari

baitul mal kab/kota

yang mengikuti

bimtek pengelolaan

ZISWAF

- - - 60 80.000.000 60 80.000.000 60 80.000.000 60 125.000.000 60 365.000.000 BIDANG

SOSBANG

Banda

Aceh

Peningkatan

Kapasitas

Amil/Karyawan

Jumlah

Amil/Karyawan yang

mendapat

peningkatan

kapasitas

- - - 100 100.000.000 100 100.000.000 100 100.000.000 100 200.000.000 100 500.000.000 UMUMBanda

Aceh

OutbondJumlah peserta yang

mengikuti outbond- - - 89 100.000.000 89 100.000.000 89 100.000.000 89 155.335.750 89 455.335.750 UMUM Aceh

Rapat Koordinasi

Baitul Mal (Rakor)

Jumlah Pimpinan

Baitul Mal yang

mengikuti rapat

koordinasi

- - - - - 50 100.000.000 50 100.000.000 50 100.000.000 50 300.000.000 BIDANG

SOSBANG

Banda

Aceh

1.03.03.1.03.03.03.34.004Pengembangan Data

dan Informasi Baitul

Mal

Persentase

peningkatan

pengembangan

data dan

informasi Baitul

Mal

- - - 30 380.000.000 40 380.000.000 50 380.000.000 60 600.579.250 60 1.740.579.250 Banda

Aceh

Aceh

Optimalisasi SIMBA

Persentase

Peningkatan sistem

informasi dan

database

Pengelolaan ZIS

- - - 50 150.000.000 60 150.000.000 70 150.000.000 80 275.000.000 80 725.000.000 BIDANG

SOSBANG

Banda

Aceh

Pendataan MuzakkiPersentase database

calon muzakki - - - 30 70.000.000 40 70.000.000 50 70.000.000 60 100.000.000 60 310.000.000

BIDANG

PENGUMPUL

AN

Aceh

Pendataan Mustahik

Persentase

Database Mustahik

Penerima Bantuan

ZIS

- - - 30 70.000.000 40 70.000.000 50 70.000.000 60 100.000.000 60 310.000.000 BIDANG

SOSBANG

Banda

Aceh dan

Aceh Besar

Penerbitan Majalah

Baitul Mal

Jumlah edisi majalah

yang diterbitkan - - - 2 90.000.000 2 90.000.000 3 90.000.000 4 125.579.250 4 395.579.250

BIDANG

SOSBANG

Banda

Aceh

-Advokasi dan

Regulasi ZISWAF

Persentase

peningkatan

advokasi dan

regulasi ZISWAF

- - - 20 159.000.000 30 159.000.000 40 457.650.000 50 206.750.000 50 982.400.000

BIDANG

HUKUM

DAN

HUBUNGA

N UMAT

Aceh

Penyusunan

Regulasi

Jumlah Regulasi

ZISWAF- - - 1 75.000.000 1 75.000.000 1 220.000.000 1 50.000.000 1 420.000.000

BIDANG

HUKUM DAN

HUBUNGAN

UMAT

Aceh

7

Page 60: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp Target Rp

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (17) (18) (19) (20) (21)

Kondisi Kinerja Pada Akhir

Periode Renstra Sekretariat

Baitul Mal Aceh

Lokasi2018 2019 2020 2021 2022

Indikator Kinerja

Program

(outcome) & Keg

(output)

TABEL T-C.27RENCANA PROGRAM, KEGIATAN, INDIKATOR KINERJA, KELOMPOK SASARAN DAN PENDANAAN SEKRETARIAT BAITUL MAL Aceh

PROVINSI Aceh

Tujuan SasaranIndikator

Sasaran Kode

Program dan

Kegiatan

Data Capaian

Pada Tahun

Awal

Perencanaan

(Persentase)

Target Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan

Unit Kerja

Baitul Mal

Aceh

Penanggun

g Jawab

Pembinaan dan

koordinasi regulasi

Jumlah kabupaten

kota yang

mendapatkan

pembinaan dan

korrdinasi/regulasi

- - 10 84.000.000 10 84.000.000 23 237.650.000 15 156.750.000 15 562.400.000

BIDANG

HUKUM DAN

HUBUNGAN

UMAT

Aceh

1.03.03.1.03.03.03.36

Program

Peningkatan

Pendistribusian dan

Pendayagunaan

ZISWAF

Persentase

Peningkatan

Mustahik mandiri

- - - 7 50.958.000.000 8 62.331.596.239 9 73.605.246.302 10 82.323.065.143 10 269.217.907.684 Aceh

1.03.03.1.03.03.03.36.001Pendistribusian dan

Pendayagunaan ZIS

Senif Fakir

Jumlah mustahik

senif fakir yang

dilakukan

pendistribusian ZIS

- 2.100 10.080.000.000 2.100 10.080.000.000 2.300 13.800.000.000 2.300 15.739.118.740 2.500 17.211.961.188 2.500 56.831.079.928 BIDANG PP

Banda

Aceh dan

Aceh

Besar

1.03.03.1.03.03.03.36.002Pendistribusian dan

Pendayagunaan ZIS

Senif Miskin

Jumlah mustahik

senif miskin yang

dilakukan

pendistribusian ZIS

- 2.933 24.037.200.000 3.037 24.219.250.000 3.446 31.157.848.352 4.748 36.766.261.055 5.028 42.324.917.203 5.028 134.468.276.610 BIDANG PP

Aceh

Aceh

Besar

Banda

Aceh

1.03.03.1.03.03.03.36.003Pendistribusian dan

Pendayagunaan ZIS

Senif Amil

Jumlah mustahik

senif amil yang

dialkukan

pendistribusian ZIS

- 20 1.207.440.000 27 1.351.440.000 28 1.529.947.887 31 1.805.338.507 31 2.076.139.283 31 6.762.865.676 BIDANG PP

Banda

Aceh

Aceh

Besar

1.03.03.1.03.03.03.36.004Pendistribusian dan

Pendayagunaan ZIS

Senif Muallaf

Jumlah mustahik

senif muallaf yang

dialkukan

pendistribusian ZIS

- 513 2.880.600.000 530 2.908.600.000 537 3.771.850.000 630 4.450.783.000 811 5.296.431.770 811 16.427.664.770 BIDANG PP Aceh

1.03.03.1.03.03.03.36.005Pendistribusian dan

Pendayagunaan ZIS

Senif Gharimin

Jumlah mustahik

senif gharimin yang

dialkukan

pendistribusian ZIS

- 639 539.510.000 663 589.510.000 775 800.000.000 900 920.000.000 1.100 1.085.600.000 1.100 3.395.110.000 BIDANG PP Aceh

1.03.03.1.03.03.03.36.006Pendistribusian dan

Pendayagunaan ZIS

Senif Fisabilillah

Jumlah mustahik

senif fisabilillah yang

dialkukan

pendistribusian ZIS

- 65 350.000.000 71 410.000.000 85 800.000.000 100 880.000.000 110 1.012.000.000 110 3.102.000.000 BIDANG PP

Banda

Aceh

Aceh

Besar

1.03.03.1.03.03.03.36.007Pendistribusian dan

Pendayagunaan ZIS

Senif Ibnu Sabil

Jumlah mustahik

senif fibnu sabil

yang dialkukan

pendistribusian ZIS

- 2.598 11.153.250.000 2.207 11.399.200.000 2.501 10.471.950.000 2.658 13.043.745.000 2.738 13.316.015.700 2.738 48.230.910.700 BIDANG PP

Aceh

Aceh

Besar

Banda

Aceh

Pendistribusian dan

pendayagunaan Infak

Jumlah mustahik

yang dialkukan

pendistribusian infaq

- - - 2.051 114.070.000.000 1.927 30.200.000.000 2.177 31.250.000.000 2.427 33.300.000.000 2.427 208.820.000.000

Pendayagunaan WakafJumlah lokasi wakaf

yang diproduktifkan - - - - - 1 500.000.000 1 550.000.000 1 600.000.000 1 1.650.000.000

Banda Aceh, Maret 2019KEPALA SEKRETARIAT

BAITUL MAL ACEH

MUHAMMAD ISWANTO, S.STP, MMPembina Tk. I

NIP. 19810410 200012 1 001

8

Page 61: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

2018 2019 2020 2021 2022

Tahun 0 Tahun 1 Tahun 2 Tahun 3 Tahun 4 Tahun 5

1 2 3 4 5 6 7 8 9

1 Tingkat Kepuasan Masyarakat terhadap Pelayanan Pemerintah 72,50 100% 100% 100% 100% 100% 100%

1.1 Tersedianya penyediaan Jasa Surat-Menyurat 66,55 12 bln 12 bln 12 bln 12 bln 12 bln 100%

1.2 Tersedianya penyediaan jasa komunikasi, sumber daya air dan listrik 81,28 12 bln 12 bln 12 bln 12 bln 12 bln 100%

1.3 Tersedianya penyediaan Peralatan dan Perlengkapan Kantor 96,00 12 bln 12 bln 12 bln 12 bln 12 bln 100%

1.4 Tersedianya penyediaan Kendaraan Operasional 69,02 12 bln 12 bln 12 bln 12 bln 12 bln 100%

1.5 Tersedianya penyediaan jasa kebersihan kantor - 12 bln 12 bln 12 bln 12 bln 12 bln 100%

1.6 Tersedianya penyediaan alat tulis kantor 100 12 bln 12 bln 12 bln 12 bln 12 bln 100%

1.7 Tersedianya penyediaan barang cetakan dan penggandaan 95 12 bln 12 bln 12 bln 12 bln 12 bln 100%

1.8 Tersedianya penyediaan komponen listrik 99,49 12 bln 12 bln 12 bln 12 bln 12 bln 100%

1.9 Tersedianya penyediaan bahan bacaan dan peraturan perundang-undangan 97,55 12 bln 12 bln 12 bln 12 bln 12 bln 100%

1.10 Tersedianya penyediaan makanan dan minuman 88,66 12 bln 12 bln 12 bln 12 bln 12 bln 100%

1.11 Tersedianya pelaksanaan koordinasi dan konsultasi lintas sektor kab/kota 62,46 12 bln 12 bln 12 bln 12 bln 12 bln 100%

1.12 Tersedianya pelayanan administrasi perkantoran 98,00 12 bln 12 bln 12 bln 12 bln 12 bln 100%

2 Tingkat Kelengkapan Sarana Aparatur 97,00 100% 100% 100% 100% 100% 100%

2.1 Tersedianya pembangunan gedung kantor yang nyaman 100,00 1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit 100%

2.2 Tersedianya pengadaan kendaraan dinas/operasional kantor - 1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit 1 Unit 100%

2.3 Tersedianya pengadaan alat studio dan komunikasi - 12 Bln 12 Bln 12 Bln 12 Bln 12 Bln 100%

Tabel T-C. 28

INDIKATOR KINERJA SEKRETARIAT BAITUL MAL ACEH YANG MENGACU PADA TUJUAN DAN SASARAN RPJMA

PEMERINTAH ACEH

No. Indikator

Kondisi Kinerja pada

Awal Periode RPJMA

(Persentase)

Target Capaian Setiap TahunKondisi kinerja

pada akhir

periode RPJMA

Page 62: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

2018 2019 2020 2021 2022

Tahun 0 Tahun 1 Tahun 2 Tahun 3 Tahun 4 Tahun 5

1 2 3 4 5 6 7 8 9

No. Indikator

Kondisi Kinerja pada

Awal Periode RPJMA

(Persentase)

Target Capaian Setiap TahunKondisi kinerja

pada akhir

periode RPJMA

2.4 Tersedianya pemeliharaan gedung kantor 100,00 12 Bln 12 Bln 12 Bln 12 Bln 12 Bln 100%

2.5 Tersedianya pemeliharaan peralatan kantor 94,13 12 Bln 12 Bln 12 Bln 12 Bln 12 Bln 100%

2.6 Tersedianya rehabilitasi sedang/berat gedung kantor - 12 Bln 12 Bln 12 Bln 12 Bln 12 Bln 100%

3Persentase Kedisiplinan Aparatur dalam kehadiran dan penggunaan

atribut pegawai - 100% 100% 100% 100% 100% 100%

3.1 Tersedianya pengadaan pakaian dinas pegawai dan Non PNS - 89 Orang 120 Orang 120 Orang 120 Orang 120 Orang 100%

4 Persentase Aparatur yang memenuhi kompetensi 96,32 100% 100% 100% 100% 100% 100%

4.1 Terselenggaranya pelatihan dan kursus pegawai dan Non PNS 96,32 100% 100% 100% 100% 100% 100%

5 Persentase Pembayar ZIS 92,21 60% - - - - 60%

5.1 Persentase terselenggaranya sosialisasi kesadaran zakat 94,10 90% - - - - 90%

5.2 Jumlah mustahik yang menerima ZIS 92,53 8.868 - - - - 8.868

5.3 Jumlah muzakki dan mustahik yang terdata 71,40 29.904 - - - - 29.904

5.4Persentase pembinaan dan koordinasi Baitul Mal Kab/kota yang dilakukan

monitoring dan evaluasi ZIS72,94 100% - - - - 100%

6Persentase peningkatan Kapasitas da Akuntabilitas Lembaga Sosial

Keagamaan - 75% - - - - 75%

6.1Jumlah pegawai dan amil yang mendapatkan peningkatan kapasitas dalam

pengelolaan zakat- 100 - - - - 100

6.2Jumlah peserta yang melakukan koordinasi dan sinkronisasi pengelolaan zakat

se-Aceh- 100 - - - - 100

6.3 Jumlah pegawai dan amil yang terampil melakukan penatausahaan zakat - 60 - - - - 60

Page 63: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

2018 2019 2020 2021 2022

Tahun 0 Tahun 1 Tahun 2 Tahun 3 Tahun 4 Tahun 5

1 2 3 4 5 6 7 8 9

No. Indikator

Kondisi Kinerja pada

Awal Periode RPJMA

(Persentase)

Target Capaian Setiap TahunKondisi kinerja

pada akhir

periode RPJMA

7 Persentase Peningkatan Kualitas Pengelolaan ZISWAF - - 60% 70% 80% 90% 100%

7.1 Persentase peningkatan perencaaan ZISWAF - - 60% 70% 80% 90% 100%

7.2 Persentase Peningkatan Pengelolaan Wakaf - - - 5% 7% 9% 9%

7.3 Persentase Peningkatan Monitoring dan Evaluasi Program dan Kegiatan - - 60% 70% 80% 90% 90%

8 Persentase Peningkatan Pemahaman ZISWAF 35% 45% 65% 65% 65%

8.1 Persentase peningkatan pengetahuan ZISWAF - - 50% 60% 60% 70% 70%

8.2 Persentase peningkatan sosialisasi ZISWAF - - 60% 70% 80% 90% 90%

8.3 Persentase peningkatan pembinaan dan koordinasi Baitul Mal Kab/Kota - - 30% 40% 40% 50% 50%

8.4 Persentase peningkatan kapasitas kelembagaan dan SDM - - 50% 60% 70% 80% 80%

8.5 Persentase peningkatan pengembangan data dan informasi Baitul Mal - - 30% 40% 50% 60% 60%

8.6 Persentase peningkatan advokasi dan regulasi ZISWAF - - 20% 30% 40% 50% 50%

9 Persentase Peningkatan Mustahik mandiri - 6% 7% 8% 9% 10% 10%

9.1 Jumlah Mustahik Senif Fakir yang dilakukan pendistribusian ZIS - 2100 2100 2300 2300 2500 2500

9.2 Jumlah Mustahik Senif Miskin yang dilakukan pendistribusian ZIS - 2933 3037 3446 4748 5028 5028

9.3 Jumlah Mustahik Senif Amil yang dilakukan pendistribusian ZIS - 20 27 28 31 31 31

9.4 Jumlah Mustahik Senif Muallaf yang dilakukan pendistribusian ZIS - 513 530 537 630 811 811

9.5 Jumlah Mustahik Senif Gharimin yang dilakukan pendistribusian ZIS - 639 663 775 900 1100 1100

9.6 Jumlah Mustahik Senif Fisabilillah yang dilakukan pendistribusian ZIS - 65 71 85 100 110 110

9.7 Jumlah Mustahik Senif Ibnu Sabil yang dilakukan pendistribusian ZIS 93,20 2598 2207 2501 2658 2738 2738

Page 64: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

2018 2019 2020 2021 2022

Tahun 0 Tahun 1 Tahun 2 Tahun 3 Tahun 4 Tahun 5

1 2 3 4 5 6 7 8 9

No. Indikator

Kondisi Kinerja pada

Awal Periode RPJMA

(Persentase)

Target Capaian Setiap TahunKondisi kinerja

pada akhir

periode RPJMA

9.8 Jumlah Mustahik Senif Riqab yang dilakukan pendistribusian ZIS - - - - - - -

9.9 Jumlah Mustahik Pendistribusian dan Pendayagunaan Infak - - 2051 1927 2177 2427 2427

9.10 Persentase Peningkatan Pendayagunaan Wakaf - - - 30% 40% 50% 50%

Banda Aceh, Maret 2019

KEPALA SEKRETARIAT

BAITUL MAL ACEH

MUHAMMAD ISWANTO, S.STP, MM

Pembina Tk. I

NIP. 19810410 200012 1 001

Page 65: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

2018 2019 2020 2021 2022 2018 2019 2020 2021 2022 2018 2019 2020 2021 2022

1 2 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20

1

Jumlah

Pendapatan

Zakat

52.159.559.248 50.248.000.000 50.958.000.000 62.331.596.239 73.605.246.302 82.323.065.143 54.014.187.358,20 0,00 0,00 0,00 0,00 1,07 0,00 0,00 0,00 0,00

2

Jumlah

Pendapatan

Infaq

23.582.446.244 32.418.515.262 34.039.441.025 35.741.413.076 37.528.483.730 39.404.907.917 394.021.259 0,00 0,00 0,00 0,00 0,01 0,00 0,00 0,00 0,00

3

Jumlah

Penghimpunan

Wakaf

0,00 0,00 0,00 500.000.000 550.000.000 600.000.000 0,00 0,00 0,00 0,00 0,00 0,00 0,00 0,00 0,00 0,00

KEPALA SEKRETARIAT

BAITUL MAL ACEH

MUHAMMAD ISWANTO, S.STP, MM

Pembina Tk. 1

NIP. 19810410 200012 1 001

Banda Aceh, Januari 2019

TABEL PENDAPATAN ZISWAF

SEKRETARIAT BAITUL MAL ACEH

PROVINSI ACEH

No Indikator Kondisi Awal

Target Renstra SKPA Tahun ke - Realisasi Capaian Tahun ke - Rasio Capaian pada Tahun ke -

Page 66: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Target Anggaran Lokasi Target Anggaran Lokasi Target Anggaran Lokasi Target Anggaran Lokasi Target Anggaran

Indeks - - - - - - - - - - - - - - - -

Rasio - - - - - - - - - - - - - - - -

Target Anggaran Lokasi Target Anggaran Lokasi Target Anggaran Lokasi Target Anggaran Lokasi Target Anggaran

1.1Sosialisasi kesadaran

zakatPersentase 90 634.970.000 Aceh - - - - - - - - - - - PAA

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

1.2

Penyaluran Zakat

Infaq Shadaqah

(ZIS)

Orang #REF! 50.248.000.000 Aceh - - - - - - - - - - - ZakatSekretariat

Baitul Mal Aceh

1.3

Pendataan (Muzakki,

Mustahik) dan

Penyaluran ZIS

Orang 29.904 1.782.062.343 Aceh - - - - - - - - - - - DAUSekretariat

Baitul Mal Aceh

1.4

Pembinaan dan

Koordinasi Baitul Mal

Kab/Kota (Monitoring

dan Evaluasi)

Persentase 100 632.950.000 Aceh - - - - - - - - - - - DAUSekretariat

Baitul Mal Aceh

II

Program Pembinaan

Lembaga Sosial

Keagamaan

Persentase 75 633.680.000 Aceh - - - - - - - - - - - DAU

Sekretariat

Baitul Mal

Aceh

2.1 Bimtek Baitul Mal Orang 100 238.455.000 Banda Aceh - - - - - - - - - - - DAUSekretariat

Baitul Mal Aceh

2.2Rapat kerja Baitul

MalOrang 100 147.192.000 Banda Aceh - - - - - - - - - - - DAU

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

2.3Pelatihan akuntansi

zakatOrang 60 248.033.000 Banda Aceh - - - - - - - - - - - DAU

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

IIIProgram Pengelolaan

ZISWAFPersentase - 739.234.290 Aceh #REF! 10.064.165.372 Aceh #REF! 10.505.237.276 Aceh #REF! 6.321.648.986 -

Sekretariat

Baitul Mal

Aceh

3.1Penyusunan

perencanaan ZISWAFPersentase - - - #REF! 396.700.000 Aceh #REF! 4.925.000.000 Aceh #REF! 4.898.928.096 Aceh #REF! 4.871.648.986 -

Sekretariat

Baitul Mal

Aceh

-Assistensi sinkronisasi

Perencanaan ZISWAF Kab/kota - - - #REF! 222.250.000 Aceh #REF! 300.000.000 Aceh #REF! 350.000.000 Aceh #REF! 300.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

TARGET DAN ALOKASI INDIKATIF TUJUAN, SASARAN, PROGRAM, KEGIATAN DAN INDIKATOR KEGIATAN SEKRETARIAT BAITUL MAL ACEH

PROVINSI ACEH

Tujuan/Sasaran/Program/Kegiatan/Indikator Kegiatan Satuan

Target dan Alokasi Anggaran Indikatif

2018 2019 2020 2021

Sasaran. 2.1.3 Menguatnya

tatanan ekonomi syariah

Rasio ZIS yang

disalurkan terhadap

ZIS yang

dikumpulkan

IProgram Pembinaan

Syariat Islam

Persentase Pembayar

ZIS Satuan

2022Sumber

Pendanaan

Instansi

Pelaksana

Misi 2. Memperkuat Pelaksanaan Syariat Islam berserta Nilai - nilai keislaman dan budaya keacehan dalam kehidupan masyarakat dengan Itikad Ahlussunah waljamaah yang bersumber hukum mazhab Syafei dengan tetap menghormati mazhab lain

Tujuan 2.1. Memperkuat

pelaksanaan aqidah, syariah,

dan akhlak dalam tatanan

kehidupan masyarakat

Indeks pembangunan

Syariah

Jumlah mustahik yang

menerima ZIS

2018 2019 2020 2021 2022Sumber

Pendanaan

Jumlah muzakki dan

mustahik yang terdata

Persentase pembinaan dan

koordinasi Baitul Mal

Kab/kota yang dilakukan

monitoring dan evaluasi ZIS

Persentase peningkatan

Kapasitas dan

Akuntabilitas Lembaga

Sosial Keagamaan

Jumlah pegawai dan amil

yang mendapatkan

peningkatan kapasitas

dalam pengelolaan zakat

Jumlah peserta yang

melakukan koordinasi dan

sinkronisasi pengelolaan

zakat se-Aceh

Jumlah pegawai dan amil

yang terampil melakukan

penatausahaan zakat

Instansi

Pelaksana

Persentase

terselenggaranya

sosialisasi kesadaran zakat

Persentase Peningkatan

Kualitas Pengelolaan

ZISWAF

Persentase peningkatan

perencaaan ZISWAF

#REF!

1

Page 67: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Target Anggaran Lokasi Target Anggaran Lokasi Target Anggaran Lokasi Target Anggaran Lokasi Target Anggaran

Tujuan/Sasaran/Program/Kegiatan/Indikator Kegiatan Satuan

Target dan Alokasi Anggaran Indikatif

2018 2019 2020 2021 2022Sumber

Pendanaan

Instansi

Pelaksana

Misi 2. Memperkuat Pelaksanaan Syariat Islam berserta Nilai - nilai keislaman dan budaya keacehan dalam kehidupan masyarakat dengan Itikad Ahlussunah waljamaah yang bersumber hukum mazhab Syafei dengan tetap menghormati mazhab lain

-

Koordinasi pengelolaan

ZISWAF dengan Instansi

terkait tingkat pusat

Kali - - - 8 100.000.000 Luar

Daerah 11 150.000.000

Luar

Daerah 15 200.000.000

Luar

Daerah 11 150.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

- Rapat Kerja Baitul Mal Peserta - - - - - - 70 250.000.000 Aceh 70 250.000.000 Aceh 70 200.000.000 - Sekretariat

Baitul Mal Aceh

- Seleksi Badan BMA Orang - - - - - - 25 250.000.000 Banda

Aceh - - - - - -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

-Verifikasi Mustahik

ZISWAFMustahik - - - - - - 5.000 1.000.000.000 Aceh 6.000 1.000.000.000 Aceh 7.000 1.700.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

- Penyaluran ZISWAF Mustahik - - - - - - 10.195 1.500.000.000 Aceh 12.039 1.500.000.000 Aceh 13.465 1.800.000.000 - Sekretariat

Baitul Mal Aceh

- Penelitian tentang ZIS Dokumen - - - 1 74.450.000 Aceh 3 1.475.000.000 Aceh 2 1.598.928.096 Aceh 2 721.648.986 - Sekretariat

Baitul Mal Aceh

3.2 Pengelolaan Wakaf Persentase - - - - - - 5 4.389.165.372 Aceh 7 4.714.165.372 Aceh 9 550.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal

Aceh

- Sensus Wakaf Kab/kota - - - - - - 11 3.814.165.372 Aceh 12 4.064.165.372 Aceh - - - Sekretariat

Baitul Mal Aceh

- ToT Wakaf Peserta - - - - - - 40 175.000.000 Banda

Aceh 40 200.000.000

Banda

Aceh 40 200.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

-Pelatihan Fundraising

ZISWAFPeserta - - - - - - 40 250.000.000

Banda

Aceh 40 250.000.000

Banda

Aceh 40 200.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

- Pelatihan Nadzir Orang - - - - - - 40 150.000.000

Banda

Aceh,

Aceh

Besar,

Sabang

40 200.000.000

Banda

Aceh, Aceh

Besar,

Sabang

40 150.000.000 - Sekretariat

Baitul Mal Aceh

3.3 Monitoring dan Evaluasi Persentase - - - 60 342.534.290 Aceh 70 750.000.000 Aceh 80 892.143.808 Aceh 90 900.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal

Aceh

-Monitoring dan Evaluasi

ZISWAFKab/kota - - - 23 142.534.290 Aceh 23 300.000.000 Aceh 23 400.000.000 Aceh 23 500.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

- Baitul Mal Directory dokumen - - - 3 100.000.000 Banda

Aceh 1 200.000.000

Banda

Aceh 1 246.071.904

Banda

Aceh 1 200.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

- Index Zakat Aceh dokumen - - - 3 100.000.000 Banda

Aceh 1 250.000.000

Banda

Aceh 1 246.071.904

Banda

Aceh 1 200.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

IV

Program Peningkatan

Kualitas dan Akses

Informasi Baitul Mal

Persentase - - - 35 2.303.160.000 Aceh 45 2.986.500.000 Aceh 55 3.285.150.000 Aceh 65 3.613.665.000 -

Sekretariat

Baitul Mal

Aceh

4.1 Edukasi ZISWAF Persentase - - - 50 388.160.000

Aceh

Banda

Aceh

60 330.000.000

Aceh

Banda

Aceh

60 330.000.000

Aceh

Banda

Aceh

70 330.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal

Aceh

-Edukasi ZIS untuk Calon

MuzakkiOrang - - - 120 147.660.000 Aceh 120 90.000.000 Aceh 120 90.000.000 Aceh 120 90.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

Jumlah mustahik yang

diverifikasi

Jumlah mustahik yang

disalurkan ZISWAF

Jumlah dokumen hasil

penelitian tentang ZISWAF

Persentase Peningkatan

Pengelolaan Wakaf

Jumlah kabupaten kota

yang dilakukan sensus

wakaf

Jumlah peserta yang

mengikuti ToT Wakaf

Jumlah koordinasi

pengelolaan ZISWAF

dengan instansi tingkat

pusat

Jumlah peserta yang

mengikuti rapat kerja

Jumlah calon anggota

Badan BMA yang mengikuti

seleksi calon peserta badan

BMA

Persentase Peningkatan

Pendapatan ZISWAF

Persentase peningkatan

pengetahuan ZISWAF

Jumlah Calon Muzakki yang

mendapat pengetahuan

tentang ZIS

Jumlah peserta mengikuti

pelatihan fundraising

Jumlah Nadzir dari baitul

mal kab/kota yang terlatih

Persentase Peningkatan

Monitoring dan Evaluasi

Program dan Kegiatan

Jumlah kabuapaten/kota

yang dilaksanakan

monitoring dan evaluasi ZIS

Jumlah dokumenn Baitul

Mal Directory

Jumlah dokumen Index

Zakat Aceh

2

Page 68: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Target Anggaran Lokasi Target Anggaran Lokasi Target Anggaran Lokasi Target Anggaran Lokasi Target Anggaran

Tujuan/Sasaran/Program/Kegiatan/Indikator Kegiatan Satuan

Target dan Alokasi Anggaran Indikatif

2018 2019 2020 2021 2022Sumber

Pendanaan

Instansi

Pelaksana

Misi 2. Memperkuat Pelaksanaan Syariat Islam berserta Nilai - nilai keislaman dan budaya keacehan dalam kehidupan masyarakat dengan Itikad Ahlussunah waljamaah yang bersumber hukum mazhab Syafei dengan tetap menghormati mazhab lain

-Edukasi ZISWAF melalui

Khutbah dan DakwahPeserta - - - 50 60.000.000

Banda

Aceh dan

Aceh

Besar

55 60.000.000

Banda

Aceh dan

Aceh

Besar

60 60.000.000

Banda

Aceh dan

Aceh Besar

65 60.000.000 - Sekretariat

Baitul Mal Aceh

-Edukasi ZISWAF untuk

Tengku Dayah/SantriPeserta - - - 60 80.000.000

Banda

Aceh 60 80.000.000

Banda

Aceh 60 80.000.000

Banda

Aceh 60 80.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

-Edukasi ZIS untuk

AkademisiPeserta - - - 60 40.000.000

Banda

Aceh 60 40.000.000

Banda

Aceh 60 40.000.000

Banda

Aceh 60 40.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

-Edukasi ZIS untuk

Pengusaha Peserta - - - 60 60.500.000

Banda

Aceh 60 60.000.000

Banda

Aceh 60 60.000.000

Banda

Aceh 60 60.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

350 355 360 365

4.2 Sosialisasi ZISWAF Persentase - - - 60 441.000.000

Banda

Aceh dan

Aceh

Besar

70 786.000.000

Banda

Aceh dan

Aceh

Besar

80 786.000.000

Banda

Aceh dan

Aceh

Besar

90 786.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal

Aceh

-Sosialisasi ZISWAF

melalui PameranPameran - - - 3 80.000.000

Banda

Aceh 3 80.000.000

Banda

Aceh 3 80.000.000

Banda

Aceh 3 80.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

- Seminar ZISWAF Seminar - - - - - Banda

Aceh 1 100.000.000

Banda

Aceh 1 100.000.000

Banda

Aceh 1 100.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

-Sosialisasi ZIS untuk

UlamaPeserta - - - 60 40.000.000

Banda

Aceh 60 40.000.000

Banda

Aceh 60 40.000.000

Banda

Aceh 60 40.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

-Sosialisasi Qanun Baitul

Mal Peserta - - - 25 25.000.000

Banda

Aceh dan

Aceh

Besar

40 40.000.000

Banda

Aceh dan

Aceh

Besar

40 40.000.000

Banda

Aceh dan

Aceh Besar

40 40.000.000 - Sekretariat

Baitul Mal Aceh

-Diseminasi ZISWAF

melalui Media CetakDesiminasi - - - 8 100.000.000

Banda

Aceh 8 103.500.000

Banda

Aceh 8 103.500.000

Banda

Aceh 8 103.500.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

-Diseminasi ZISWAF

melalui Media ElektronikDesiminasi - - - 1 20.000.000

Banda

Aceh 1 22.500.000

Banda

Aceh 1 22.500.000

Banda

Aceh 1 22.500.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

-Desiminasi ZISWAF

melalui Media OnlineDesiminasi - - - 8 20.000.000

Banda

Aceh 8 22.500.000

Banda

Aceh 8 22.500.000

Banda

Aceh 8 22.500.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

-Sosialisasi ZISWAF

melalui Baliho Baliho - - - 7 100.000.000

Banda

Aceh 7 102.500.000

Banda

Aceh 8 102.500.000

Banda

Aceh 10 102.500.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

-Presentasi dan Jemput

ZakatMuzakki - - - 112 56.000.000

Banda

Aceh dan

Aceh

Besar

150 75.000.000

Banda

Aceh dan

Aceh

Besar

150 75.000.000

Banda

Aceh dan

Aceh Besar

150 75.000.000 - Sekretariat

Baitul Mal Aceh

-Pembuatan Film

Dokumenter Film - - - - - - 1 200.000.000

Banda

Aceh 1 200.000.000

Banda

Aceh 1 200.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

224 279 280 282

4.3

Pembinaan dan

Koordinasi Baitul Mal

Kab/Kota

Persentase - - - 30 475.000.000 Aceh 40 521.500.000 Aceh 40 521.500.000 Aceh 50 710.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal

Aceh

Jumlah masjid yang

mendapatkan pengetahuan

tentang ZISWAF

Jumlah Teungku

Dayah/Santri yang

mengikuti pengetahuan

tentang ZISWAF

Jumlah Akademi yang

mengikuti Sosialisasi ZIS

Jumlah peserta yang

mengikuti Sosialisasi Qanun

Jumlah desiminasi ziswaf

yang dialkukan melalui

media cetak

Jumlah desiminasi ziswaf

yang dialkukan melalui

media elektronik

Jumlah desiminasi ziswaf

yang dialkukan melalui

media online

Jumlah Baliho

Jumlah Muzakki yang

dijemput Zakat

Jumlah Pengusaha yang

mendapat Pengetahuan

tentang ZISWAF

Persentase peningkatan

sosialisasi ZISWAF

Jumlah Pameran Sosialisasi

ZISWAF

Jumlah Seminar ZISWAF

Jumlah Ulama yang

mendapat Sosialisasi

tentang Peraturan

Perundang - undangan

ZISWAF

Jumlah film dokumenter

tentang Baitul Mal yang

dibuat

Persentase peningkatan

pembinaan dan

koordinasi Baitul Mal

Kab/Kota

3

Page 69: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Target Anggaran Lokasi Target Anggaran Lokasi Target Anggaran Lokasi Target Anggaran Lokasi Target Anggaran

Tujuan/Sasaran/Program/Kegiatan/Indikator Kegiatan Satuan

Target dan Alokasi Anggaran Indikatif

2018 2019 2020 2021 2022Sumber

Pendanaan

Instansi

Pelaksana

Misi 2. Memperkuat Pelaksanaan Syariat Islam berserta Nilai - nilai keislaman dan budaya keacehan dalam kehidupan masyarakat dengan Itikad Ahlussunah waljamaah yang bersumber hukum mazhab Syafei dengan tetap menghormati mazhab lain

- Zakat Award BMK Kab/kota - - - 10 135.000.000 Aceh 10 150.000.000 Aceh 10 150.000.000 Aceh 10 200.000.000 - Sekretariat

Baitul Mal Aceh

- Pelatihan Press Release Peserta - - - 40 100.000.000 Banda

Aceh 40 110.000.000

Banda

Aceh 40 110.000.000

Banda

Aceh 40 135.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

- Pelatihan SIMBA Peserta - - - 40 134.050.000 Banda

Aceh 40 145.000.000

Banda

Aceh 40 145.000.000

Banda

Aceh 40 200.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

-

Pembinaan

Penatausahaan

Keuangan ZISWAF

Kab/kota - - - 5 105.950.000 Aceh 6 116.500.000 Aceh 6 116.500.000 Aceh 8 175.000.000 - Sekretariat

Baitul Mal Aceh

4.4Peningkatan kapasitas

kelembagaan dan SDMPersentase - - - 50 460.000.000

Banda

Aceh 60 810.000.000

Banda

Aceh 70 810.000.000

Banda

Aceh 80 980.335.750 -

Sekretariat

Baitul Mal

Aceh

-Persiapan dan Asistensi

ISO Persentase - - - - -

Banda

Aceh 30 250.000.000

Banda

Aceh 70 250.000.000

Banda

Aceh - - -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

- Audit Laporan Keuangan Laporan - - - 1 80.000.000 Banda

Aceh 1 80.000.000

Banda

Aceh 1 80.000.000

Banda

Aceh 1 100.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

- Pendampingan Mustahik Orang - - - 1.000 100.000.000

Banda

Aceh dan

Aceh

Besar

1.000 100.000.000

Banda

Aceh dan

Aceh

Besar

1.000 100.000.000

Banda

Aceh dan

Aceh Besar

3.000 300.000.000 - Sekretariat

Baitul Mal Aceh

-Bimtek Pengelolaan

ZISWAFPeserta - - - 60 80.000.000

Banda

Aceh 60 80.000.000

Banda

Aceh 60 80.000.000

Banda

Aceh 60 125.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

-Peningkatan Kapasitas

Amil/KaryawanOrang - - - 100 100.000.000 Aceh 100 100.000.000

Banda

Aceh 100 100.000.000

Banda

Aceh 100 200.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

- Outbond Peserta - - - 89 100.000.000 Aceh 89 100.000.000 Aceh 89 100.000.000 Aceh 89 155.335.750 - Sekretariat

Baitul Mal Aceh

- Rapat Koordinasi Baitul

Mal (Rakor) Peserta - - - - - - 50 100.000.000

Banda

Aceh 50 100.000.000

Banda

Aceh 50 100.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

4.5

Pengembangan Data

dan Informasi Baitul

Mal

Persentase - - - 30 380.000.000

Banda

Aceh

Aceh

40 380.000.000

Banda

Aceh

Aceh

50 380.000.000

Banda

Aceh

Aceh

60 600.579.250 -

Sekretariat

Baitul Mal

Aceh

- Optimalisasi SIMBA Persentase - - - 50 150.000.000 Banda

Aceh 60 150.000.000

Banda

Aceh 70 150.000.000

Banda

Aceh 80 275.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

- Pendataan Muzakki Persentase - - - 30 70.000.000 Aceh 40 70.000.000 Aceh 50 70.000.000 Aceh 60 100.000.000 - Sekretariat

Baitul Mal Aceh

- Pendataan Mustahik Persentase - - - 30 70.000.000

Banda

Aceh dan

Aceh

Besar

40 70.000.000

Banda

Aceh dan

Aceh

Besar

50 70.000.000

Banda

Aceh dan

Aceh Besar

60 100.000.000 - Sekretariat

Baitul Mal Aceh

-Penerbitan Majalah

Baitul Mal Edisi - - - 2 90.000.000

Banda

Aceh 2 90.000.000

Banda

Aceh 3 90.000.000

Banda

Aceh 4 125.579.250 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

Jumlah BMK yang

mendapat pembinaan

penatausahan keuangan

berbasis ZISWAF

Persentase peningkatan

kapasitas kelembagaan

dan SDM

Persentase persiapan dan

asistensi organisasi baitul

mal berstandar

internasional

Jumlah Laporan Keuangan

Indenpenden

Jumlah mustahik yang

dilakukan pendampingan

dan Pembinaan

Jumlah peserta dari baitul

mal kab/kota yang

mengikuti bimtek

pengelolaan ZISWAF

Jumlah nominasi BMK yang

dilakukan penilaian untuk

mendapatkan penghargaan

Zakat Award

Jumlah Peserta yang

mengikuti Pelatihan

Penulisan Pers Realease

untuk BMK se Aceh

Jumlah peserta yang

mengikuti Pelatihan Sistem

Informasi Manajemen

Baznas untuk BMK se Aceh

Persentase Database

Mustahik Penerima Bantuan

ZIS

Jumlah edisi majalah yang

diterbitkan

Jumlah Amil/Karyawan

yang mendapat

peningkatan kapasitas

Jumlah peserta yang

mengikuti outbond

Jumlah Pimpinan Baitul Mal

yang mengikuti rapat

koordinasi

Persentase peningkatan

pengembangan data

dan informasi Baitul Mal

Persentase Peningkatan

sistem informasi dan

database Pengelolaan ZIS

Persentase database calon

muzakki

4

Page 70: RENCANA STRATEGIS 2017-2022baitulmal.acehprov.go.id/wp-content/uploads/2015/09/...Untuk mengatasi isu strategis maka Sekretariat Baitul Mal Aceh menyusun program dan kegiatan untuk

Target Anggaran Lokasi Target Anggaran Lokasi Target Anggaran Lokasi Target Anggaran Lokasi Target Anggaran

Tujuan/Sasaran/Program/Kegiatan/Indikator Kegiatan Satuan

Target dan Alokasi Anggaran Indikatif

2018 2019 2020 2021 2022Sumber

Pendanaan

Instansi

Pelaksana

Misi 2. Memperkuat Pelaksanaan Syariat Islam berserta Nilai - nilai keislaman dan budaya keacehan dalam kehidupan masyarakat dengan Itikad Ahlussunah waljamaah yang bersumber hukum mazhab Syafei dengan tetap menghormati mazhab lain

4.6Advokasi dan Regulasi

ZISWAFPersentase - - - 20 159.000.000 Aceh 30 159.000.000 Aceh 40 457.650.000 Aceh 50 206.750.000 -

Sekretariat

Baitul Mal

Aceh

- Penyusunan Regulasi Regulasi - - - 1 75.000.000 Banda

Aceh 1 75.000.000 Aceh 1 220.000.000 Aceh 1 50.000.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

-Pembinaan dan

koordinasi regulasiKab/kota - - - 10 84.000.000

Banda

Aceh 10 84.000.000 Aceh 23 237.650.000 Aceh 15 156.750.000 -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

V

Program Peningkatan

Pendistribusian dan

Pendayagunaan ZISWAF

Persentase 8 50.248.000.000 Aceh 10 50.958.000.000 Aceh 11 62.331.596.239 Aceh 12 73.605.246.302 Aceh 13 82.323.065.143 -

Sekretariat

Baitul Mal

Aceh

5.1

Pendistribusian dan

Pendayagunaan ZIS Senif

Fakir

Orang 2.100 10.080.000.000

Banda Aceh

dan Aceh

Besar

2.100 10.080.000.000

Banda

Aceh dan

Aceh

Besar

2.300 13.800.000.000

Banda

Aceh dan

Aceh

Besar

2.300 15.739.118.740

Banda

Aceh dan

Aceh Besar

2.500 17.211.961.188 - Sekretariat

Baitul Mal Aceh

5.2

Pendistribusian dan

Pendayagunaan ZIS Senif

Miskin

Orang 2.933 24.037.200.000

Aceh

Aceh Besar

Banda Aceh

3.037 24.219.250.000

Aceh

Aceh

Besar

Banda

Aceh

3.446 31.157.848.352

Aceh

Aceh

Besar

Banda

Aceh

4.748 36.766.261.055

Aceh

Aceh Besar

Banda

Aceh

5.028 42.324.917.203 - Sekretariat

Baitul Mal Aceh

5.3

Pendistribusian dan

Pendayagunaan ZIS Senif

Amil

Orang/Lembaga 20 1.207.440.000 Banda Aceh

Aceh Besar 27 1.351.440.000

Banda

Aceh

Aceh

Besar

28 1.529.947.887

Banda

Aceh

Aceh

Besar

31 1.805.338.507

Banda

Aceh

Aceh Besar

31 2.076.139.283 - Sekretariat

Baitul Mal Aceh

5.4

Pendistribusian dan

Pendayagunaan ZIS Senif

Muallaf

Orang 513 2.880.600.000 Aceh 530 2.908.600.000 Aceh 537 3.771.850.000 Aceh 630 4.450.783.000 Aceh 811 5.296.431.770 - Sekretariat

Baitul Mal Aceh

5.5

Pendistribusian dan

Pendayagunaan ZIS Senif

Gharimin

Orang 639 539.510.000 Aceh 663 589.510.000 Aceh 775 800.000.000 Aceh 900 920.000.000 Aceh 1.100 1.085.600.000 - Sekretariat

Baitul Mal Aceh

5.6

Pendistribusian dan

Pendayagunaan ZIS Senif

Fisabilillah

Lembaga 65 350.000.000 Banda Aceh

Aceh Besar 71 410.000.000

Banda

Aceh

Aceh

Besar

85 800.000.000

Banda

Aceh

Aceh

Besar

100 880.000.000

Banda

Aceh

Aceh Besar

110 1.012.000.000 - Sekretariat

Baitul Mal Aceh

5.7

Pendistribusian dan

Pendayagunaan ZIS Senif

Ibnu Sabil

Orang 2.598 11.153.250.000

Aceh

Aceh Besar

Banda Aceh

2.207 11.399.200.000

Aceh

Aceh

Besar

Banda

Aceh

2.501 10.471.950.000

Aceh

Aceh

Besar

Banda

Aceh

2.658 13.043.745.000

Aceh

Aceh Besar

Banda

Aceh

2.738 13.316.015.700 - Sekretariat

Baitul Mal Aceh

5.8Pendistribusian dan

pendayagunaan Senif RiqabPersentase - - - - - - - - - - - - - -

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

5.9Pendistribusian dan

pendayagunaan InfakMustahik - - - 2.051 114.070.000.000 1.927 30.200.000.000 2.177 31.250.000.000 2.427 33.300.000.000 Infaq

Sekretariat

Baitul Mal Aceh

5.10 Pendayagunaan Wakaf Lokasi - - - - - Aceh 1 500.000.000 Aceh 1 550.000.000 Aceh 1 600.000.000 Wakaf Sekretariat

Baitul Mal Aceh

Banda Aceh, Maret 2019KEPALA SEKRETARIAT

BAITUL MAL ACEH

MUHAMMAD ISWANTO, S.STP, MMPembina Tk. 1

NIP. 19810410 200012 1 001

Persentase peningkatan

advokasi dan regulasi

ZISWAF

Jumlah Regulasi ZISWAF

Jumlah kabupaten kota

yang mendapatkan

pembinaan dan korrdinasi

regulasi

Persentase Peningkatan

Mustahik mandiri

Jumlah mustahik senif Amil

yang dialkukan

pendistribusian ZIS

Jumlah mustahik senif fakir

yang dialkukan

pendistribusian ZIS

Jumlah mustahik senif

miskin yang dialkukan

pendistribusian ZIS

Jumlah mustahik senif

Gharimin yang dialkukan

pendistribusian ZIS

Jumlah mustahik senif

Muallaf yang dialkukan

pendistribusian ZIS

Jumlah mustahik senif Ibnu

Sabil yang dialkukan

pendistribusian ZIS

Jumlah mustahik senif

Fisabillilah yang dialkukan

pendistribusian ZIS

Jumlah mustahik senif

Riqab yang dialkukan

pendistribusian ZIS

Jumlah mustahik

pendistribusian Infaq

Jumlah lokasi wakaf yang

diproduktifkan

5