Registrar PANDI.pdf

17
Hal 1 (17) BEAUTY CONTEST UNTUK MENJADI REGISTRAR PANDI PENGELOLA NAMA DOMAIN INTERNET INDONESIA Gedung Arthaloka, Lantai 11, Jl. Jend. Sudirman Kav. 2, Jakarta 10220 W : www.pandi.or.id T : +6221-57939151 F : +6221-57939152 E : [email protected] Versi 1.0 1 Juni 2012

Transcript of Registrar PANDI.pdf

Page 1: Registrar PANDI.pdf

Hal 1 (17)

BEAUTY CONTEST UNTUK

MENJADI REGISTRAR PANDI

PENGELOLA NAMA DOMAIN INTERNET INDONESIA

Gedung Arthaloka, Lantai 11, Jl. Jend. Sudirman Kav. 2, Jakarta 10220 W : www.pandi.or.id T : +6221-57939151 F : +6221-57939152

E : [email protected]

Versi 1.0

1 Juni 2012

Page 2: Registrar PANDI.pdf

Hal 2 (17)

DAFTAR ISI

DOKUMEN BEAUTY CONTEST ....................................................................................................................... 3

1. Pendahuluan dan Latar Belakang ......................................................................................................... 3

1.1. Pendahuluan ................................................................................................................................. 3

1.2. Latar Belakang ............................................................................................................................... 3

2. Peran Registrar PANDI .......................................................................................................................... 5

3. Tujuan Beauty Contest .......................................................................................................................... 6

4. Proses Beauty Contest .......................................................................................................................... 7

4.1. Jadwal Pelaksanaan ...................................................................................................................... 7

4.3. Tata Cara Pelaksanaan .................................................................................................................. 8

5. Persyaratan Mengikuti Beauty Contest ................................................................................................ 9

5.1. Persyaratan Infrastruktur .............................................................................................................. 9

5.2. Persyaratan Administrasi dan Operasional ................................................................................. 10

5.3. Persyaratan Finansial dan Biaya-biaya ........................................................................................ 10

6. Format Proposal .................................................................................................................................. 11

7. Lampiran ............................................................................................................................................. 12

7.1. Lampiran 1 : Diagram Jaringan dan Spesifikasi Server ................................................................ 12

7. 2. Lampiran 2 : Formulir Permohonan Menjadi Registrar PANDI ................................................... 13

7.3 Lampiran 3 : Surat Pernyataan Berminat Menjadi Ragistrar PANDI ........................................... 17

Page 3: Registrar PANDI.pdf

Hal 3 (17)

DOKUMEN BEAUTY CONTEST

1. Pendahuluan dan Latar Belakang

1.1. Pendahuluan PANDI (Pengelola Nama Domain Internet Indonesia) adalah badan hukum yang dibentuk oleh perwakilan dari komunitas teknologi informasi dan telah memenuhi syarat sebagai badan hukum di Indonesia. PANDI adalah organisasi nirlaba yang dibentuk pada 29 Desember 2006 untuk mengelola domain Indonesia (.id). Pada 29 Juni 2007 No. 343/DJAT/Kominfo/VI/2007 pemerintah melalui Departemen Komunikasi dan Informatika RI menyerahkan pengelolaan seluruh domain internet Indonesia kepada PANDI, kecuali go.id dan mil.id. Dan saat ini PANDI mengelola secara penuh domain co.id, web.id, or.id, sch.id, ac.id, dan net.id, serta membantu pemerintah Republik Indonesia mengelola domain go.id dan mil.id. Selain itu, pada 18 April 2012 telah dibentuk sebuah Forum Komunikasi Domain berdasarkan SK Menteri Komunikasi dan Informatika No. 240/KEP/M.KOMINFO/04/2012 dimana PANDI dan Direktorat Jenderal Aplikasi Informatika – Kementrian Komunikasi & Informatika telah ditunjuk sebagai organisasi yang mengelola nama domain .id.

1.2. Latar Belakang Diskusi Umum Terbuka telah digelar PANDI dengan melibatkan partisipasi publik dalam pengelolaan nama domain Indonesia di Hotel Ambhara, Jakarta Selatan, Selasa 14 Februari 2012. Dalam acara tersebut PANDI memaparkan kegiatan selama 6 (enam) bulan pertama Kepengurusan periode 2011 – 2014 dan rencana kebijakan-kebijakan baru. Diskusi Umum Terbuka tersebut diikuti sekitar 80 (delapan puluh) orang yang mewakili pemerintah, komunitas, praktisi, Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII), Masyarakat Telematika Indonesia (MASTEL), pengguna domain .id, dan pemangku kepentingan lainnya. Hasil dari Diskusi Umum Terbuka, telah disetujui beberapa hal prinsip terkait dengan kebijakan pengelolaan nama domain .id, salah satunya rencana pemisahan registri-registrar dan persyaratan untuk menjadi registrar guna membantu meningkatkan pertumbuhan nama domain.id, baik yang eksisting maupun yang baru.

Page 4: Registrar PANDI.pdf

Hal 4 (17)

Statistik nama domain .id per 1 Mei 2012 :

Statistik nama domain gTLD di Indonesia per 1 Mei 2012 :

Page 5: Registrar PANDI.pdf

Hal 5 (17)

Perbandingan nama domain .id dan TLD di Indonesia per 1 Mei 2012:

Dari ketiga statistik di atas dapat disimpulkan bahwa nama domain .id belum menjadi tuan rumah di negeri sendiri karena para pengguna nama domain cenderung menggunakan nama domain gTLD. Sesuai dengan grafik di atas, jumlah nama domain per 1 Mei 2012 adalah sebesar 75.053 nama domain, sedangkan dari hasil Rapat Kerja Kepengurusan PANDI periode 2011 – 2014, salah satu misi Kepengurusan adalah meningkatkan jumlah nama domain menjadi sedikitnya 250.000 nama domain dalam kurun 3 (tiga) tahun. Guna mencapai angka tersebut tentunya PANDI membutuhkan dukungan para pemangku kepentingan di industri IT di Indonesia untuk bersama-sama mewujudkannya.

2. Peran Registrar PANDI Registrar PANDI adalah pengelola pendaftaran nama domain .id yang memiliki kemampuan teknis dalam menjalankan fungsi pendaftaran nama domain dan sebagai mitra utama yang mengelola pemasaran registrasi nama domain dan sebagai pihak pertama yang berinteraksi dengan registran. Tugas utama Registrar PANDI adalah menerima dan memproses aplikasi registrasi nama domain sampai suatu nama domain tersebut aktif dengan menggunakan aplikasi dan standar tata layanan pelanggan yang disyaratkan oleh PANDI dimana tata cara operasionalnya merujuk kepada ketentuan yang ditetapkan oleh PANDI. PANDI membutuhkan Registrar sebagai mitra di dalam pertumbuhan nama domain .id agar penetrasi penggunaan nama domain .id lebih meluas di pelbagai industri di Indonesia. Selain itu, bersama dengan

Page 6: Registrar PANDI.pdf

Hal 6 (17)

Registrar, PANDI dapat lebih meningkatkan sistim layanan registri-registrar dan domain name system yang beroperasi dengan baik, stabil, aman, dan terpercaya.

Gambar diagram Registri-Registrar-Registran

3. Tujuan Beauty Contest

Beauty Contest diselenggarakan oleh PANDI dengan sistematika pelaksanaan yang terbuka untuk publik

dan melibatkan pelaku usaha di industri internet Indonesia. Melalui Beauty Contest, PANDI akan

melakukan seleksi dan penilaian atas beberapa kandidat Registrar untuk memperoleh Registrar yang

dapat menjadi mitra PANDI dalam mensosialisasikan dan mendorong pertumbuhan nama domain .id di

Indonesia.

Registrant Registrant RegistrantRegistrant Registrant

Registrar

Reseller

Registrar

Registry

Page 7: Registrar PANDI.pdf

Hal 7 (17)

4. Proses Beauty Contest

4.1. Jadwal Pelaksanaan

No. Kegiatan Waktu

1 PANDI memberitahukan tentang pengambilan dokumen Beauty Contest

Jumat, 1 Juni 2012

2 Pengambilan dokumen Beauty Contest 1 – 7 Juni 2012

3 PANDI memberikan penjelasan dokumen Beauty Contest (Aanwijzing)

Jumat, 8 Juni 2012

4 Kandidat Registrar menyerahkan Proposal Ide dan Konsep ke PANDI, berupa hardcopy

11 – 15 Juni 2012

5 PANDI melakukan evaluasi dan penilaian atas Proposal dan Presentasi Ide dan Konsep dari Kandidat Registrar

18 – 21 Juni 2012

6 Pengumuman Tahap-1 Jumat, 22 Juni 2012

7 Kandidat Registrar yang berhasil melewati Tahap-1 melakukan uji coba teknis dan memasukkan dokumen terkait dengan legal dan administrasi

25 Juni – 6 Juli 2012

8 PANDI melakukan evaluasi dan penilaian atas hasil verifikasi teknis, legal dan administrasi (site visit)

9 Juli – 13 Juli 2012

9 Pengumuman Final Registrar Terpilih Selasa, 17 Juli 2012

10 PANDI dan Registrar Terpilih menanda-tangani PKS Rabu, 18 Juli 2012

11 PANDI memberikan pelatihan tentang kebijakan dan pengelolaan nama domain kepada Registrar Terpilih

23 Juli – 9 Agustus 2012

12

Registrar Terpilih aktif beroperasi 10 Agustus 2012

Page 8: Registrar PANDI.pdf

Hal 8 (17)

4.2. Kriteria dan Bobot Penilaian

1. Marketing Plan 30%

Marketing Strategy 7.5

Potential Segment Market 7.5

Target 7.5

Cara Mencapai 7.5

2. Konsep Produk dan Aplikasi Pendukung 30%

Konsep Produk 10

Aplikasi Terkait 10

Teknologi Pendukung 10

3. Organisasi Bisnis 20%

Bentuk Badan Usaha 10

Komitmen Finansial / Deposit 10

4. Operasional 20%

Jumlah & Kualifikasi SDM 4

Help Desk 4

Network Monitoring Center 3

CRM, Billing dan Akuntansi 4

Office Infrastructure 2

System & Network Infrastructure 3

100%

4.3. Tata Cara Pelaksanaan

Tata cara pelaksanaan Beauty Contest diatur sebagai berikut: 4.3.1. Kandidat Registrar dapat mengunduh dokumen Beauty Contest dari website PANDI. 4.3.2. Kandidat Registrar akan diundang untuk mendapat penjelasan atas konten, istilah dan

atau pengertian yang dipergunakan pada dokumen Beauty Contest. 4.3.3. Kandidat Registrar mengirimkan dokumen Proposal dalam bentuk hardcopy sebanyak 3

(tiga) set dan sekaligus melakukan pembayaran biaya mengikuti Beauty Contest. 4.3.4. Dokumen Proposal Ide dan Konsep dijilid spiral warna merah dan cover dokumen

menggunakan art paper warna putih dengan teks warna hitam tebal, ukuran fontasi disesuaikan, serta isi Proposal dicetak di atas kertas putih ukuran A4 jenis 80 mg.

4.3.5. Proposal Ide dan Konsep dikirimkan dalam amplop tertutup dan disegel. 4.3.6. Tanda tangan harus asli dengan menggunakan bolpoin warna biru. 4.3.7. Setiap halaman Proposal harus diparaf oleh Direktur Utama. 4.3.8. Dokumen Proposal dikirimkan ke alamat ke :

PANDI Gedung Arthaloka, Lantai 11, Jl. Jend. Sudirman Kav 2, Jakarta 10220

Page 9: Registrar PANDI.pdf

Hal 9 (17)

4.3.9. Proposal selambat-lambatnya diterima oleh PANDI pada tanggal 15 Juni 2012, pukul 12.00.

4.3.10. PANDI akan mengundang kandidat Registrar untuk memberikan presentasi atas Ide dan Konsep yang dipaparkan di dalam Proposal.

4.3.11. Dokumen Proposal akan dibuka di hadapan peserta sesi presentasi. 4.3.12. Semua dokumen, keterangan, gambar, atau tulisan dalam bentuk apapun yang

disampaikan kepada PANDI menjadi milik PANDI. 4.3.13. PANDI akan menanda-tangani Non-Disclosure Agreement atas Ide dan Konsep yang

disampaikan oleh kandidat Registrar. 4.3.14. Kandidat Registrar menjamin dan bertanggung jawab bahwa semua keterangan yang

tercantum dalam Proposal adalah benar. 4.3.15. PANDI tidak menanggung biaya yang dikeluarkan kandidat Registrar dalam pembuatan

Proposal untuk memenuhi Beauty Contest ini. 4.3.16. PANDI tidak melayani pertanyaan dalam bentuk lisan, semua pertanyaan disampaikan

kepada PANDI dengan alamat email [email protected]. 4.3.17. Semua syarat dan kondisi yang ada di dokumen Beauty Contest ini telah dibaca dan

dimengerti oleh kandidat Registrar. 4.3.18. Konsiliasi penilaian yang dilakukan oleh PANDI bersifat final dan tidak dapat diganggu

gugat.

5. Persyaratan Mengikuti Beauty Contest

5.1. Persyaratan Infrastruktur 5.1.1. Menyediakan server yang dedicated (khusus dan terpisah) dengan spesifikasi teknis

seperti pada Lampiran – 1, untuk;

Server Aplikasi

Server Database

Server Domain Name Server

Server Registrar Email Server 5.1.2. Menyediakan dedicated internet access ;

Bandwidth internet minimal 2 Mbps

Dedicated IP Address

Network yang stabil dengan Service Level Guarantee yang memadai 5.1.3. Menyiapkan aplikasi registrar dengan ;

Dukungan terhadap EPP dan SSL

Sistem registrasi nama domain

Sistem layanan pelanggan

Sistem billing nama domain

User Activity Logging dan Domain Historical Data

Provisi perlindungan data – informasi pelanggan

Provisi sistem arsip dan akses data (data protection)

Provisi arsitektur skalabilitas sistem (sesuai prospek pertumbuhan Registrar)

Page 10: Registrar PANDI.pdf

Hal 10 (17)

5.2. Persyaratan Administrasi dan Operasional 5.2.1. Mempunyai URL website dengan nama domain .id.

5.2.2. Mempunyai sumber daya untuk tim dengan jumlah total minimal 5 (lima) orang

yang melakukan pekerjaan khusus untuk operasional pengelolaan nama domain,

antara lain untuk pekerjaan Domain approval , Help Desk (untuk trouble-shooting),

Admin, Billing, Technical .

5.3. Persyaratan Finansial dan Biaya-biaya Kandidat Registrar bersedia mematuhi ketentuan finansial dan biaya-biaya sbb ;

No. Jenis Biaya Besaran Biaya (Rp.) 5.3.1 Biaya Pengambilan Dokumen “Request for Proposal” Rp. 3.000.000,-

5.3.2. Biaya 3 (tiga) Tahunan Registrar Rp. 10.000.000,-

5.3.3.

Membuat Surat Pernyataan :

5.3.3.1. Memiliki “Modal Dasar” (jumlah modal yang disebutkan dalam anggaran dasar perseroan terbatas yang sudah mendapatkan pengesahan dari instansi yang berwenang / “Authorized Capital”)

Rp. 5.000.000.000,-

5.3.3.2. Memiliki dana yang dibuktikan dengan garansi bank dari bank pemerintah

Rp. 500.000.000,-

5.3.3.3. Bersedia membayar “Deposit Minimum” sebagai penjamin pembayaran nama domain yang dikelola, setelah terpilih menjadi Registrar

Rp. 50.000.000,-

5.3.3.4. Bersedia membayar biaya “Marketing Bersama” untuk periode 6 bulan pertama.

Rp. 25.000.000,-

Page 11: Registrar PANDI.pdf

Hal 11 (17)

6. Format Proposal

Proposal disampaikan oleh kandidat Registrar, dengan cara ; a. Menyampaikan Surat Permohonan, dengan ;

Perihal : Permohonan Menjadi Registrar PANDI

Kepada : PANDI (Pengelola Nama Domain Internet Indonesia)

d/a : Gedung Arthaloka Lantai 11, Jl. Jend. Sudirman Kav.2, Jakarta

b. Surat Permohonan ditandatangani oleh Direktur Utama di dalam Perusahaan (Pemohon).

c. Kepala dan Isi surat lainnya mengikuti kaidah surat menyurat pada lazimnya.

d. Permohonan dilampiri ;

Formulir Permohonan Menjadi Registrar PANDI sebagaimana pada Lampiran-2, yang telah

diisi lengkap.

Dokumen keabsahan perusahaan, seperti ;

Salinan Akta Pendirian Perusahaan berikut Akta Perubahan-perubahannya

Salinan Surat Keputusan Pengesahan Badan Hukum dari Departemen Hukum dan

HAM

Salinan NPWP

Salinan Keterangan Domisili Perusahaan

Salinan SIUP Perusahaan

e. Membuat Surat Pernyataan Berminat Menjadi Registrar PANDI dan Bersedia Mentaati &

Menerima Hasil Evaluasi Pemilihan Registrar Yang Dilakukan oleh PANDI sebagaimana pada

Lampiran-3.

f. Profil Perusahaan

g. Business Plan (Rencana Usaha) dan Sales & Marketing Plan, yang mencakup aspek-aspek:

Aspek bisnis

Aspek teknis

Aspek keuangan/finansial

Penyiapan profil dan business plan dapat mengacu kepada kriteria dan kebutuhan data dan

informasi dalam formulir permohonan ini.

h. Untuk keperluan administrasi, seluruh dokumen persyaratan yang dilampirkan juga

disampaikan dalam bentuk lainnya yaitu file digital berformat PDF yang disimpan dalam

compact disk atau CD.

Page 12: Registrar PANDI.pdf

Hal 12 (17)

7. Lampiran

7.1. Lampiran 1 : Diagram Jaringan dan Spesifikasi Server

DIAGRAM JARINGAN EPP

SPESIFIKASI SERVER 7.1.1. Server Aplikasi Prosessor : Intel® Xeon® processor 2 Ghz Memory = 2 Gb Hardisk = 2x72 Gb (Raid 10) 7.1.2. Server Database Prosessor : Intel® Xeon® processor 2 Ghz Memory = 4 Gb Hardisk = 2x250 Gb (Raid 10) 7.1.3. Server DNS Prosessor : Intel® Xeon® processor 2 Ghz Memory = 2 Gb Hardisk = 2x72 Gb (Raid 10) 7.1.4. Server Email Prosessor : Intel® Xeon® processor 2 Ghz Memory = 2 Gb Hardisk = 2x100 Gb (Raid 10)

Registry

Internet

DNS Server

Mail Server

Database

RegistrantReseller

Registrar APP

EPP

Page 13: Registrar PANDI.pdf

Hal 13 (17)

7. 2. Lampiran 2 : Formulir Permohonan Menjadi Registrar PANDI

IDENTITAS PEMOHON

1. Nama Perusahaan : ___________________________________________________

2. Alamat Lengkap : ___________________________________________________

Email Korporat : ___________________________________________________

Telepon : ___________________________________________________

Fax : ___________________________________________________

3. Untuk kepentingan proses permohonan, siapa yang dapat dikontak dan bagaimana dapat

dikontak :

Nama : ___________________________________________________

Alamat Lengkap : ___________________________________________________

Email Korporat : ___________________________________________________

Telepon : ___________________________________________________

HP : ___________________________________________________

KEABSAHAN PERUSAHAAN

1. Akta Pendirian Perusahaan

Nomor : ___________________________________________________

Tanggal : ___________________________________________________

Notaris yang mengesahkan : ___________________________________________________

(lampirkan copy akte notaris)

2. Surat Pengesahan Badan Hukum

Nomor : ___________________________________________________

Tanggal : ___________________________________________________

(lampirkan copy pengesahan badan hukum dari Departemen Hukum dan HAM)

Page 14: Registrar PANDI.pdf

Hal 14 (17)

3. Nomor Pokok Wajib Pajak : ___________________________________________________

(lampirkan fotocopy NPWP)

4. Domisili Kota : ___________________________________________________

dengan alamat : ___________________________________________________

(lampirkan fotocopy : ____________________________Propinsi ________________

Surat domisili)

: kode pos _________telp._____________faks._____________

5. Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP) terakhir

Nomor : ___________________________________________________

Tanggal : ___________________________________________________

Disyahkan oleh : ___________________________________________________

6. Struktur permodalan dan Manajemen

Rincian Struktur Permodalan Terakhir

Nama Nilai (Rp.) Prosentase (%)

Rincian Susunan Direksi Terakhir

: 1. _________________________(Direktur Utama)__________

: 2. ________________________________________________

: 3. _________________________________________________

Rincian Susunan Komisaris Terakhir

: 1. __________________________(Komisaris Utama)________

: 2. ________________________________________________

: 3. _________________________________________________

Page 15: Registrar PANDI.pdf

Hal 15 (17)

PROFIL PERUSAHAAN

1. Manajemen (SDM) yang dialokasikan untuk Bisnis Registrar

Jumlah SDM : __________________________________________________

a. Jumlah pegawai tetap : __________________________________________________

b. Jumlah pegawai tidak tetap: __________________________________________________

c. Jelaskan kualifikasi umum : __________________________________________________

Pegawai/SDM

(lampirkan struktur dan kualifikasi SDM)

2. Jelaskan pengalaman perusahaan dan lamanya terkait bidang IT dan atau Telekomunikasi

dan lamanya :

1. Jenis penyelenggaraan lama : ________________________________________________

2. Jenis penyelenggaraan lama : ________________________________________________

(tambahkan sesuai dengan kondisi dan keperluan perusahaan, jelaskan apabila pengalaman

tersebut dimiliki oleh perusahaan partner atau satu grup) :

BUSINESS PLAN REGISTRAR

ASPEK BISNIS

1. Jelaskan rencana jenis-jenis layanan/paket yang terkait nama domain

2. Strategi Pemasaran

a. Jelaskan rencana strategi pemasaran (dari sisi produk, harga, tempat, dan promosi)

b. Jelaskan target pasar

Apabila telah memiliki captive market atau target pasar yang sudah pasti, jelaskan.

(Apabila ada, jelaskan captive market-nya dan factor apa yang menjadikan sebagai

captive market)

3. Jelaskan bagaimana pemohon menilai situasi industry pertumbuhan nama domain terkait

dengan risk manajemen.

(Antara lain : analisa pasar dan competitor, proyeksi pertumbuhan industri, bagaimana

strategi perusahaan saat menghadapi permasalahan dan kendala)

Page 16: Registrar PANDI.pdf

Hal 16 (17)

ASPEK TEKNIS

1. Jelaskan jumlah dan kualifikasi SDM teknis yang menguasai teknologi terkait dengan layanan

penjualan nama domain

2. Isi Tabel Daftar Kesanggupan sebagaimana berikut :

No. Uraian Pekerjaan Sanggup Tidak Sanggup

1.

Server Aplikasi

Prosessor : Intel® Xeon® processor 2 Ghz

Memory = 2 Gb

Hardisk = 2x72 Gb (Raid 10)

2.

Server Database

Prosessor : Intel® Xeon® processor 2 Ghz

Memory = 4 Gb

Hardisk = 2x250 Gb (Raid 10)

3.

Server DNS

Prosessor : Intel® Xeon® processor 2 Ghz

Memory = 2 Gb

Hardisk = 2x72 Gb (Raid 10)

4.

Server Email

Prosessor : Intel® Xeon® processor 2 Ghz

Memory = 2 Gb

Hardisk = 2x100 Gb (Raid 10)

ASPEK KEUANGAN

1. Jelaskan perhitungan pendapatan dan biaya-biaya sampai terbentuk rencana keuangan yang komprehensif untuk periode 3 tahun ke depan Pendapatan terkait dengan : jenis layanan dan pentarifan, jumlah dan segmen pelanggan, dan asumsi-asumsi lainnya yang diperlukan. a. Target, jenis paket layanan dan pentarifan b. Jumlah dan segmen pelanggan, wilayah layanan c. Kerjasama dengan reseller d. Asumsi-asumsi lain yang diperlukan

2. Biaya-biaya terkait dengan nilai investasi (termasuk detail perangkat dan harga) a. Nilai investasi termasuk harga dari detail perangkat, instalasi, dan sebagainya (capex) b. Biaya-biaya operasional termasuk SDM, penyediaan bandwith, marketing, dan kegiatan

operasional lainnya (opex) c. Asumsi-asumsi lain yang diperlukan termasuk nilai tukar mata uang, tingkat suku bunga

dan sebagainya

Page 17: Registrar PANDI.pdf

Hal 17 (17)

7.3 Lampiran 3 : Surat Pernyataan Berminat Menjadi Ragistrar PANDI

Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

N a m a :

Jabatan :

Nama Perusahaan :

Dengan ini saya mengajukan permintaan untuk menjadi Registrar PANDI dan bersedia mentaati dan

menerima hasil evaluasi Pemilihan Registrar yang dilakukan oleh PANDI.

Demikian pernyataan ini saya buat dengan sebenarnya dan dengan penuh tanggung jawab.

Jakarta, ….. Juni 2012

Yang membuat pernyataan,

Materai Rp6000

( ………………………………… )