REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR...

43
i REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA PENYIMPANAN BERKAS REKAM MEDIS DI RUMAH SAKIT PANTI NUGROHO SLEMAN YOGYAKARTA KARYA TULIS ILMIAH Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Mencapai Gelar A.Md Rekam Medis dan Informasi Kesehatan Stikes Jenderal Achmad Yani Yogyakarta Disusun oleh: INE PRATIWI 1314059 PROGRAM STUDI PEREKAM MEDIS DAN INFORMASI KESEHATAN (D-3) STIKES JENDERAL ACHMAD YANI YOGYAKARTA 2017

Transcript of REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR...

Page 1: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

i

REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA PENYIMPANAN BERKAS

REKAM MEDIS DI RUMAH SAKIT PANTI NUGROHO SLEMAN

YOGYAKARTA

KARYA TULIS ILMIAH

Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Mencapai Gelar A.Md Rekam Medis dan

Informasi Kesehatan Stikes Jenderal Achmad Yani Yogyakarta

Disusun oleh:

INE PRATIWI

1314059

PROGRAM STUDI

PEREKAM MEDIS DAN INFORMASI KESEHATAN (D-3)

STIKES JENDERAL ACHMAD YANI

YOGYAKARTA

2017

Page 2: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

ii

Page 3: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

iii

Page 4: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

iv

KATA PENGANTAR

Segala puji bagi Tuhan Yang Maha Esa, yang telah memberikan segala

rahmat dan nikmatnya berupa kesehatan, kesempatan, kekuatan, keinginan, serta

kesabaran, sehingga penulis dapat menyelesaikan Karya Tulis Ilmiah dengan

judul “Redesain Tracer (Outguide) Pada Penyimpanan Berkas Rekam Medis

di Rumah Sakit Panti Nugroho Yogyakarta”.

Tujuan dari Karya Tulis Ilmiah ini untuk memenuhi persyaratan dalam

mencapai derajat Ahli Madya Rekam Medis dan Informasi Kesehatan. Penulis

menyadari dalam penyusunan Karya Tugas Ilmiah ini tidak lepas dari bantuan

berbagai pihak yang telah membantu memberikan masukan, bimbingan dan saran

yang sangat bermanfaat. Oleh karena itu penulis sampaikan rasa hormat dan

terimakasih kepada:

1. Kuswanto Hardjo,dr., M.Kes selaku Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan

Jenderal A.Yani Yogyakarta;

2. Sis Wuryanto, A.Md.PerKes., SKM., MPH, selaku dosen penguji dan Ketua

Prodi Perekam Medis dan Informasi Kesehatan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan

Jenderal Achmad Yani Yogyakarta;

3. Dra. Rawi Miharti, MPH, selaku dosen pembimbing yang telah banyak

membantu dan memberikan bimbingan dalam pembuatan Karya Tulis

Ilmiahini;

4. dr. Tandean Arif Wibowo,MPH. sebagai Direktur Rumah Sakit Panti Nugroho

Yogyakarta yang telah memberi izin untuk melakukan perancangan;

5. Y. Tatang Jarwanto, selaku Kepala Seksi Administrasi Rumah Sakit Panti

Nugroho Yogyakarta yang telah memberikan ijin bagi mahasiswa melakukan

penelitian di Rumah Sakit Panti Nugroho Yogyakarta;

6. Stefanus Ari Satata, Amd.PK selaku Ka. Sub. Sie Rekam Medis di Rumah

Sakit Panti Nugroho Yogyakarta yang telah membantu menyelesaikan Karya

Tulis Ilmiah ini;

Page 5: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

v

7. Seluruh Staf dan pegawai Rekam Medis di Rumah Sakit Panti Nugroho

Yogyakarta yang telah mendukung dan melancarkan penulis dalam

menyelesaikan Karya Tulis Ilmiah;

8. Ayah dan Ibu yang terhormat dan tersayang yang selalu memberikan semangat;

9. Serta semua pihak yang tidak bisa penulis sebutkan satu persatu, yang telah

mendukung dan membantu dalam menyusun Karya Tulis Ilmiah;

Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan kebaikan kepada

semuanya, sebagai imbalan atas segala amal kebaikan dan bantuannya. Akhirnya

besar harapan penulis semoga karya tulis ilmiah ini berguna dan bermanfaat bagi

semua.

Yogyakarta, Juli 2017

Penulis

Page 6: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

vi

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ................................................................................................ i

HALAMAN PERSETUJUAN ............................... Error! Bookmark not defined. PERNYATAAN ..................................................... Error! Bookmark not defined. KATA PENGANTAR ........................................................................................... iv DAFTAR ISI .......................................................................................................... vi DAFTAR TABEL ................................................................................................ viii

DAFTAR GAMBAR ............................................................................................. ix DAFTAR LAMPIRAN ........................................................................................... x DAFTAR SINGKATAN ....................................................................................... xi

INTISARI .............................................................................................................. xii ABSTRACT ......................................................................................................... xiii BAB I PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG ................................................................................... 1

B. RUMUSAN MASALAH .............................................................................. 3 C. TUJUAN PERANCANGAN ........................................................................ 3

D. MANFAAT PERANCANGAN .................................................................... 3 1. Bagi Mahasiswa ........................................................................................ 3

2. Bagi Rumah Sakit ..................................................................................... 3 3. Bagi Institusi ............................................................................................. 3

E. KEASLIAN PERANCANGAN .................................................................... 3

BAB II TINJAUAN PUSTAKA A. REKAM MEDIS ........................................................................................... 6

1. Tujuan Primer ........................................................................................... 6 2. Tujuan Sekunder ....................................................................................... 7

B. SISTEM PENYIMPANAN BERKAS REKAM MEDIS ............................. 8 1. Straight Numerical Filing System ............................................................. 8

2. Terminal Digit Filing System .................................................................... 8 3. Midle Digit Filing System ......................................................................... 9

C. TRACER ....................................................................................................... 9 D. DESAIN TRACER ........................................................................................ 9

E. KONSEP PERANCANGAN FORMULIR ................................................. 10 F. KERANGKA KONSEP .............................................................................. 11

BAB III METODE PERANCANGAN A. TEMA PERANCANGAN ........................................................................... 12 B. LOKASI dan WAKTU PERANCANGAN ................................................. 12

1. Lokasi Perancangan ................................................................................ 12 2. Waktu Perancangan ................................................................................ 12

C. SUBJEK dan OBJEK ................................................................................. 12 1. Subjek Perancangan ................................................................................ 12

2. Objek Rancangan .................................................................................... 12 D. RENCANA PERANCANGAN ................................................................... 12 E. ETIKA PENGAMBILAN DATA ............................................................... 13

1. Sukarela................................................................................................... 13 2. Kerahasiaan ............................................................................................. 13

Page 7: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

vii

F. TEKNIK KEABSAHAN DATA ................................................................. 14 G. JADWAL PERANCANGAN ...................................................................... 14

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN A. GAMBARAN UMUM RUMAH SAKIT ................................................... 15 B. PENYIMPANAN BERKAS REKAM MEDIS di RUMAH SAKIT PANTI

NUGROHO ................................................................................................. 17 C. HASIL dan PEMBAHASAN ...................................................................... 18

1. Tahap Ide Perancangan ........................................................................... 18 2. Mendiskusikan Perancangan ................................................................... 23 3. Tahap Persiapan Perancangan ................................................................. 23 4. Pengajuan Usul ....................................................................................... 24

a. Perancangan Tracer Alternatif I ......................................................... 25 b. Perancangan Tracer Alternatif II ........................................................ 27

5. Revisi ...................................................................................................... 29

D. KETERBATASAN PERANCANGAN ...................................................... 32 BAB V PENUTUP

A. KESIMPULAN ........................................................................................... 33 B. SARAN ........................................................................................................ 33

DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN

Page 8: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

viii

DAFTAR TABEL

Tabel 4.1 Observasi Tracer pada Penyimpanan Berkas Rekam Medis di Rumah

Sakit Panti Nugroho Yogyakarta................................................................ 20

Tabel 4.2 Spesifikasi Rancangan Akhir Tracer (Outguide) Alternatif I Pada

Penyimpanan Berkas Rekam Medis........................................................... 31

Page 9: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

ix

DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Kerangka Konsep................................................................................. 11

Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan berkas rekam medis di Rumah

Sakit Panti Nugroho Yogyakarta......................................................... 21

Gambar 4.2 Penyimpanan Berkas Rekam Medisdi Rumah Sakit Panti Nugroho

Yogyakarta............................................................................................. 22

Gambar 4.3 Draft Rancangan Tracer (outguide) Alternatif I.................................... 25

Gambar 4.4 Hasil Perwujudan Tracer Alternatif I.................................................... 26

Gambar 4.5 Draft Rancangan Tracer (outguide) Alternatif II................................... 27

Gambar 4.6 Hasil Perwujudan Tracer Alternatif II................................................... 28

Gambar 4.7 Hasil Revisi Tracer Alternatif I............................................................. 30

Gambar 4.8 Hasil Akhir Tracer Alternatif I.............................................................. 31

Page 10: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

x

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 : Pengantar Penelitian Izin Studi Pendahuluan dari STIKES Jenderal

Achmad Yani Yogyakarta

Lampiran 2 : Surat Rekomendasi Studi Pendahuluan dari Kesbangpol

Lampiran 3 : Permohonan Izin Studi Pendahuluan dari Bappeda

Lampiran 4 : Surat Jawaban Studi Pendahuluan dan Penelitian dari Rumah Sakit

Panti Nugroho

Lampiran 5 : Pengantar Penelitian Izin Studi Pendahuluan dari STIKES Jenderal

Achmad Yani Yogyakarta

Lampiran 6 : Surat Rekomendasi Studi Pendahuluan dari Kesbangpol

Lampiran 7 : Permohonan Izin Studi Pendahuluan dari Bappeda

Lampiran 8 : Keterangan Persetujuan Etik Penelitian

Lampiran 9 : Lembar Bimbingan Karya Tulis Ilmiah

Lampiran 10 : Hasil Tracer Alternatif I

Lampiran 11 : Hasil Tracer Alternatif II

Lampiran 12 : Hasil Revisi Tracer Alternatif I

Page 11: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

xi

DAFTAR SINGKATAN

PERMENKES : Peraturan Menteri Kesehatan

RS : Rumah Sakit

SKM : Surat Keterangan Medis

STUPEN : Studi Pendahuluan

UKS : Unit Kesehatan Sekolah

WHO : World Health Organization Geneva

Page 12: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

xii

REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA PENYIMPANAN BERKAS

REKAM MEDIS DI RUMAH SAKIT PANTI NUGROHO YOGYAKARTA

Ine Pratiwi¹ , Rawi Miharti²

INTISARI

Latar Belakang : Suatu upaya untuk meningkatkan kualitas mutu pelayanan

kesehatan, maka harus ada rekam medis yang baik. Ketersediaan berkas rekam

medis secara cepat dan tepat pada saat dibutuhkan akan sangat membantu mutu

pelayanan kesehatan yang diberikan kepada pasien. Maka dari itu, masalah

penyimpanan berkas rekam medis yang dipakai kurang baik, akan timbul

masalah-masalah yang dapat mengganggu ketersediaan berkas rekam medis

secara tepat dan cepat.

Tujuan Perancangan :Mendesain ulang tracersesuai dengan standar tracer

dalam penyimpanan berkas rekam medis di Rumah Sakit Panti Nugroho.

Hasil Perancangan : Hasil rancangan yang tepilih yaitu rancangan ulang tracer

alternatif pertama sebagai pengganti berkas rekam medis yang keluar pada tempat

penyimpanannya. Ukuran pada tracer alternatif pertama ini yaitu dengan panjang

32 cm dan lebar 12,5 cm, terdapat kantong untuk tempat slip permintaan berkas

rekam medis dengan ukuran panjang 10 cm dan lebar 7 cm, dan rancangan Tracer

alternatif pertama ini berwarna biru tua.

Kesimpulan :Tracer yang digunakan di RS Panti Nugroho Yogyakarta

berbentuk persegi panjang dengan ukuran lebar 21,5 cm dan panjang 33 cm,

berbahan kertas karton100 gram berwana putih. RS Panti Nugroho membutuhkan

tracer yang berbahan kuat, awet, tidak mudah rusak dan robek dan perancang

sudah melakukan redesain tracer seperti hasil rancangan.

Kata Kunci : Redesain, Tracer, Rekam Medis

¹Mahasiswa RMIK Stikes Jenderal Achmad Yani Yogyakarta

²Dosen Pembimbing

Page 13: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

xiii

REDESIGNED TRACER (OUTGUIDE) ON MEDICAL RECORD

STORAGE IN PANTI NUGROHO HOSPITAL YOGYAKARTA

Ine Pratiwi¹ , Rawi Miharti²

ABSTRACT

Background: An effort to improve the quality of health service quality, then there

must be a good medical record. The availability of medical record files quickly

and accurately when needed will greatly assist the quality of health services

provided to patients. Therefore, the problem of poorly used medical record file

storage, problems will arise that may interfere with the availability of proper and

rapid medical record files.

Design goals: Redesigned tracer in accordance with standard tracer in the storage

of medical record files at Panti Nugroho Hospital.

Design results:The selected design result is the first alternative tracer redesign as

a substitute for the medical record file that comes out in its place of storage. The

size of this first alternative tracer with a length of 32 cm and a width of 12.5 cm,

there is a pocket to place a request for a medical record file with a length of 10 cm

and a width of 7 cm, and the first alternative Tracer design is dark blue.

Conclusion: The tracer used in RS Panti Nugroho Yogyakarta is rectangular with

width 21.5 cm and length 33 cm, made of 100 gram white cardboard paper. RS

Panti Nugroho requires a tracer made from strong, durable, not easily damaged

and torn and the designer has done tracer redesign such a result of the design.

Keywords: Redesign, Tracer, Medical Records

1Student of Medical Record and Health Information Study Program Stikes

Jenderal Achmad Yani Yogyakarta. 2Lecturer of Medical Record and Health Information Study Program Stikes

Jenderal Achmad Yani Yogyakarta.

Page 14: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan
Page 15: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Menurut WHO (2002), rumah sakit adalah suatu bagian dariorganisasi

medis dan sosial yang mempunyai fungsi untuk memberikan pelayanan

kesehatan lengkap baik kuratif maupun preventif. Rumah Sakit juga

merupakan untuk latihan kesehatan dan latihan biologi, psikologi, sosial,

ekonomi dan budaya.

Untuk menunjang mutu pelayanan kesehatan yang baik, maka di

rumah sakit terdapat informasi kesehatan yang dikelola oleh instalasi

rekam medis. Menurut Permenkes nomor 269/MENKES/PER/III/2008,

rekam medis adalah berkas yang berisikan catatan dan dokumen tentang

identitas pasien, pemeriksaan, tindakan, dan pelayanan lain yang telah

diberikan kepada pasien. Dari pengertian tersebut, informasi yang terdapat

dalam rekam medis tentu sangat berguna karena dapat digunakan sebagai

salah satu sarana komunikasi antar tenaga kesehatan dalam memberikan

pelayanan kesehatan kepada pasien.

Suatu upaya untuk meningkatkan kualitas mutu pelayanan kesehatan,

maka harus ada rekam medis yang baik. Menurut hasil penelitian Halid

dan Maryam (2016) menyebutkan bahwa peningkatan mutu pelayanan

kesehatan yang baik ditunjang dengan penyelenggaraan rekam medis yang

baik pada setiap pelayanan di rumah sakit. Ketersediaan berkas rekam

medis secara cepat dan tepat pada saat dibutuhkan akan sangat membantu

mutu pelayanan kesehatan yang diberikan kepada pasien.

Didalam instalasi rekam medis terdapat penyimpanan berkas rekam

medis dimana berkas rekam medis tersebut di simpan dibagian

filing.Sistem penyimpanan berkas rekam medis yang baik merupakan

salah satu kunci keberhasilan atau kebaikan manajemen dari suatu

pelayanan kesehatan, tentunya jika didukung dengan sistem yang baik,

sumber daya manusia yang bermutu dan proses tata kerja yang baik serta

sarana atau fasilitas memadai.

Page 16: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

Menurut Budi (2011) beberapa fasilitas di ruang penyimpanan berkas

rekam medis diantaranya ada (a) Ruang dengan suhu ideal untuk

penyimpanan berkas agar berkas rekam medis tidak lembap, (b) Alat

penyimpanan berkas rekam medis, bisa menggunakan Roll o pack, rak

terbuka, dan filling cabinet (c) Tracer yang digunakan sebagai pengganti

berkas rekam medis di rak filling yang dapat digunakan untuk menelusuri

keberadaan rekam medis. Pentingnya tracer sebagai kartu pelacak berkas

rekam medis keluar dari rak penyimpanan berkas rekam medis. Dengan

adanya penyimpanan berkas rekam medis maka dapat memudahkan

ditemukannya kembali berkas rekam medis pasien saat dibutuhkan.

Ketersediaan berkas rekam medis secara cepat dan tepat pada saat

dibutuhkan akan sangat membantu mutu pelayanan kesehatan yang

diberikan kepada pasien. Maka dari itu, masalah penyimpanan berkas

rekam medis yang dipakai kurang baik, akan timbul masalah-masalah

yang dapat mengganggu ketersediaan berkas rekam medis secara tepat dan

cepat.

Berdasarkan studi pendahuluan di RS Panti Nugroho, penulis

menemukan kendala dalam sistem penyimpanan berkas rekam medis yaitu

tracerdi RS Panti Nugroho belum digunakan dengan baik karena menurut

petugas, tracertersebut menggunakan kertas sehingga tidak praktis atau

ribet, mudah rusak dan robek, maka dari itu petugas enggan menggunakan

tracer. Dengan tidak digunakannya tracer dengan baik, maka rekam medis

sering terselip atau salah letak (missfile). Hal ini menghambat dalam

pencarian berkas rekam medis. Oleh karena itu penulis mengambil tema

Redesain Tracer (outguide) pada Penyimpanan Berkas Rekam Medis di

RS Panti Nugroho.

Page 17: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

3

B. RUMUSAN MASALAH

Berdasarkan uraian dalam latar belakang diatas, maka perumusan

masalah dalam perancangan ini adalah bagaimana perancangan ulang

tracer (outguide) pada penyimpanan berkas rekam medis di RS Panti

Nugroho ?

C. TUJUAN PERANCANGAN

Mendesain ulang tracersesuai dengan standar tracer dalam

penyimpanan berkas rekam medis di RS Panti Nugroho.

D. MANFAAT PERANCANGAN

1. Bagi Mahasiswa

a. Sebagai sarana latihan dan penerapan ilmu pengetahuan perkuliahan.

b. Meningkatkan kemampuan dalam perancangan desain tracer pada

penyimpanan berkas rekam medis.

2. Bagi Rumah Sakit

a. Sebagai pertimbangan atau solusi untuk perancangan tracer

(outguide).

b. Sebagai bahan untuk meminimalisir terjadinya berkas rekam medis

terselip dan salah letak (missfile).

3. Bagi Institusi

a. Sebagai bahan evaluasi institusi pendidikan dalam memberikan

bahan ajar kepada mahasiswa.

b. Sebagai salah satu cara untuk menciptakan hubungan kerjasama

antara institusi pendidikan dengan rumah sakit.

E. KEASLIAN PERANCANGAN

1. Budi (2015), dengan judul“Pentingnya Tracer Sebagai Kartu Pelacak

Berkas Rekam Medis Keluar Dari Rak Penyimpanan”.Tujuan dari

peracangan ini yaitu merancang tracer sebagai kartu pelacak berkas

rekam medis keluar penyimpanan berkas rekam medis dan melakukan

kegiatan pemanfaatan tracer sebagai kartu pelacak berkas rekam medis

keluar dari rak penyimpanan berkas rekam medis. Metode

perancanganini adalah difusi ipteks yang digunakan dalam rangka

Page 18: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

merancang format tracer yang cocok untuk digunakan di Puskesmas

Dlingo I Bantul. Hasil dari perancangan ini adalah petugas menyadari

bahwa tracer memang sangat perlu digunakan.

Persamaan antara perancangan ini dengan perancangan Budi (2015)

adalah sama-sama merancang tracer sebagai kartu pelacak berkas

rekam medis yang keluar dari rak penyimpanan. Perbedaan antara

perancangan ini dengan Budi (2015) adalah Budi melakukan kegiatan

pemanfaatan tracer sebagai kartu pelacak berkas rekam medis keluar

dari rak penyimpanan berkas rekam medis sedangkan perancangan

penulis hanya sampai pada merancang tracer.

2. Handoyo (2014), dengan judul “Perancangan Tracer (Outguide) untuk

Penyimpanan Rekam Medis Personal Folder di Puskesmas

Gondokusuman I Yogyakarta”. Tujuan perancangan ini adalah

menghasilkan rancangan tracer (outguide) pada penyimpanan berkas

rekam medis personal folder dan membuat draft prosedur penggunaan

tracer (outguide) pada penyimpanan rekam medis personal folder di

Puskesmas Gondokusuman I Yogyakarta. Hasil perancangan ini adalah

rancangan tracer (outguide) yang terpilih adalah rancangan alternatif

pertama dengan ukuran panjang 34cm dan lebar 15cm, slip permintaan

berukuran panjang 10cm dan lebar 7cm, tracer berbahan plastik keras

berwarna hijau beserta draft prosedur penggunaanya.

Persamaan perancangan ini dengan perancangan Handoyo (2014)

adalah sama-sama menghasilkan rancangan tracer (outguide) pada

penyimpanan berkas rekam medis. Perbedaan antara perancangan ini

adalah Handoyo membuat draft prosedur penggunaan tracer sedangkan

perancangan penulis tidak membuat draft prosedur penggunaan tracer.

3. Sampurno (2015), dengan judul “Desain Tracer (Outguide) Di Dalam

Penyimpanan Berkas Rekam Medis RSIY PDHI Yogyakarta”. Tujuan

perancangan ini adalah menghasilkan desain tracer (outguide) dalam

penyimpanan berkas rekam medis RSIY PDHI Yogyakarta. Hasil

perancangan ini adalah desain tracer yang terpilih adalah desain

Page 19: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

5

alternatif pertama dengan ukuran panjang 35cm serta lebar 29cm,

dengan warna dasar kuning dan list hitam.

Persamaan perancangan ini dengan perancangan Sampurno (2015)

adalah untuk menghasilkan desain tracer dalam penyimpanan berkas

rekam medis. Perbedaan perancangan ini dengan perancangan

Sampurno (2015) yaitu Sampurno membuat perancangan baru tracer

sedangkan pada perancangan ini merancang ulang dari desain tracer

yang telah ada.

Page 20: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

15

BAB IV

HASIL DAN PEMBAHASAN

A. GAMBARAN UMUM RUMAH SAKIT

Pada awal berdirinya Rumah Sakit Panti Nugroho adalah merupakan

pengembangan dari RB/BP Panti Nugroho. Mula-mula R-BP Panti

Nugroho menempati rumah sewaan milik Lurah Pakem dengan dua tenaga

perintis yaitu Sr. Yulia dan Sr. Cecilio, yang dengan penuh kesetiaan

melayani masyarakat sekitar. Berhubung bangunan tersebut tidak

memadai, timbul gagasan dari Romo Kijm untuk membangun klinik yang

cukup besar.

Gagasan tersebut didukung oleh Romo Rommens berupa bantuan

sebidang tanah seluas 3980 m2

(lokasi bangunan lama) yang diperoleh dari

CEBEMO atas usaha Romo Kijm.Pada tahun 1972 bangunan dapat

diselesaikan. Pemberkatan dan peresmian operasionalnya dilaksanakan

oleh Mgr. Kardinal Jullius Darmojuwono SJ. Berkat hubungan baik

dengan masyarakat setempat disertai pelayanan yang baik, karya

pelayanan kesehatan RB-BP Panti Nugroho dapat diterima oleh

masyarakat.Dengan diperbantukannya tenaga medis dari RS Panti Rapih

dan adanya dokter tetap untuk mengelola rumah sakit secara professional,

cakupan pelayanan semakin meningkat.

Kebutuhan masyarakat akan pelayanan dokter 24 jam dipenuhi dengan

menempatkan dokter jaga sore dan jaga malam sejak tahun 1994. RB-BP

Panti Nugroho juga ikut berpartisipasi dalam program pemerintah seperti

melaksanakan RB Sayang Bayi, Posyandu, UKS, dll. Pada tahun 1996

RB-BP Panti Nugroho berhasil meraih penghargaan sebagai juara I RB

Sayang Bayi Swasta Propinsi DIY.

Meski negara sedang dilanda krisis moneter, tidak mengurangi

semangat atau cita-cita untuk mendirikan Rumah Sakit Panti Nugroho

yang representative.Pembangunan awal dilaksanakan secara bertahap

mulai tanggal 11 September 1997 dan telah diselesaikan seluruhnya pada

Page 21: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

bulan April 1999. Total luas bangunan adalah 4111,25 m2 yang berdiri

diatas tanah seluas 10375 m sesuai dengan SK kepala Dinas Kesehatan

Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta no. 503/0401/PK/III/99 tanggal 02

Maret 1999 telah ditingkatkan status R-BP Panti Nugroho menjadi RS

Panti Nugroho. Dan pada tanggal 31 Mei 1999, RS Panti Nugroho

diberkati oleh Mgr. Ign Suharyo,Pr Uskup Agung Semarang dan

diresmikan oleh Sri Sultan Hamengku Buwono X.

Visi dan Misi Rumah Sakit Panti Nugroho

1. Visi:

Rumah Sakit Panti Nugroho memperjuangkan nilai-nilai humanistik,

yaitu keberpihakan kepada mereka yang sakit, dengan semangat, cinta

kasih dan iman kristiani

2. Misi:

a. Rumah Sakit Panti Nugroho dengan tulus akan memberikan

pelayanan kesehatan secara holistik dan berkesinambungan untuk

mengupayakan kesembuhan, disertai upaya, promosi kesehatan, dan

pencegahan sakit kepada masyarakat.

b. Rumah Sakit Panti Nugroho akan memberikan pelayanan kesehatan

dan pendukung lain yang terkait secara memuaskan, bermutu,

profesional, dan terjangkau.

c. Rumah Sakit Panti Nugroho menempatkan seluruh karyawan sebagai

modal yang sangat berharga dalam memberikan pelayanan kesehatan

dan pendukung lain yang terkait. Kepada mereka akan diberikan

perhatian yang sebaik-baiknya, berupa peningkatan kesejahteraan,

pengetahuan, keterampilan, kenyamanan kerja, dan jenjang karir.

d. Rumah Sakit Panti Nugroho meletakkan kebersamaan sebagai

landasan bagi seluruh kegiatan pelayanan kesehatan. Untuk itu,

seluruh karyawan dituntut selalu menjalin kerja sama yang baik,

jujur, ramah dan hormat kepada pemilik / Yayasan Panti Rapih, Unit

Page 22: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

17

Karya dalam Yayasan Panti Rapih, pasien, rekanan, dan semua pihak

yang terkait.

Unit kerja rekam medis di Rumah Sakit Panti Nugroho merupakan

suatu unit yang menyelenggarakan dan mengelola sistem informasi

kesehatan pasien, merencanakan, mengevaluasi dan menetapkan standar

operasional prosedur yang diberlakukan di rumah sakit. Unit rekam

medis di Rumah Sakit Panti Nugroho dalam menyelenggarakan dan

pengolahan rekam medis terdiri dari sensus, olah data, SKM, analisis,

pelaporan, assembling, coding dan filling. Bagian yang ada di unit kerja

rekam medis di laksanakan oleh Kepala Sub Seksi yang dibantu

koordinator rekam medis beserta staf rekam medis.

B. PENYIMPANAN BERKAS REKAM MEDIS di RUMAH SAKIT

PANTI NUGROHO

Menurut Budi (2011) salah cara penyimpanan berkas rekam medis

yaitu sentralisasi yaitu suatu sistem penyimpanan berkas rekam medis

dengan cara menyatukan berkas rekam medis pasien rawat jalan, rawat

inap, rawat darurat ke satu folder tempat penyimpanan.

Kegiatan penyimpanan rekam medis bertujuan untuk

melindunginya dari kerusakan fisik dan isinya itu sendiri. Rekam medis

harus dilindungi dan dirawat karena merupakan benda yang sangat

berharga bagi rumah sakit. Penyimpanan berkas rekam medis di RS Panti

Nugroho dilakukan dengan sistem sentralisasi yaitu penyimpanan rekam

medis dimana antara rekam medis kunjungan poliklinik dan rekam medis

ketika pasien dirawat dibuat menjadi satu kesatuan dan disimpan di bagian

rekam medis. Lokasi ruangan rekam medis harus dapat memberi

pelayanan cepat kepada seluruh pasien, mudah dijangkau dari segala

penjuru, dan mudah menunjang pelayanan administrasi. Alat penyimpanan

yang baik, penerangan yang baik, pengaturan suhu ruangan, pemeliharaan

ruangan, perhatian terhadap faktor keselamatan petugas, bagi suatu

ruangan penyimpanan rekam medis sangat membantu memelihara dan

mendorong kegairahan kerja dan produktivitas pegawai. Penerangan atau

Page 23: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

lampu yang baik, menghindari kelelahan penglihatan petugas. Perlu

diperhatikan pengaturan suhu ruangan, kelembaban, pencegahan debu dan

pencegahan bahaya kebakaran.

C. HASIL dan PEMBAHASAN

1. Tahap Ide Perancangan

a. Perancang menyiapkan pedoman wawancara, ceklis observasi, dan

studi dokumentasi.

b. Perancang menyiapkan alat tulis seperti buku dan pena.

c. Perancang melakukan wawancara kepada petugas rekam medis serta

melakukan observasi dan mengambil gambar tracer yang ada pada

penyimpanan berkas rekam medis di Rumah Sakit Panti Nugroho

Yogyakarta yang digunakan untuk menentukan ide perancangan.

d. Kemudian perancang menemukan sebuah topik perancangan ulang

tracer yang ada di rumah sakit. Penentuan ide perancangan ulang

tracer ini terjadi karena tracer di rumah sakit belum digunakan

dengan baik.Penyebabnya yaitu tracer tersebut menggunakan kertas

karton dengan berat 100 gram sehingga mudah rusak dan robek, oleh

karena itu petugas enggan menggunakan tracer. Akibat yang timbul

yaitu berkas rekam medis sering terselip atau salah letak (missfile).

Seperti hasil wawancara dari salah satu petugas rekam medis di

bawah ini:

Missfile sering, karena untuk penggunaan tracer sendiri tidak

sesuai standar, dikatakan tidak sesuai standar itu karena jarang

terpakai faktornya yaitu ribet.

Triangulasi Sumber

Page 24: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

19

Apabila terjadi missfile petugas rekam medis di rumah sakit

mempunyai cara untuk pengendalian terhadap berkas rekam medis

yang missfile atau salah letak, yaitu dengan cara melihat nomor

rekam medis yang mendekati dan disesuaikan dengan kode warna

nomor rekam medis. Seperti hasil wawancara dari salah satu petugas

rekam medis di bawah ini:

Menurut petugas rekam medis di Rumah Sakit Panti Nugroho

tracer pada bagian filing adalah sebagai penanda, pengganti, atau

bukti bahwa berkas rekam medis pasien itu dipinjam atau digunakan

untuk keperluan keperawatan atau sebagainya. Berikut ini kutipan

hasil wawancara dari salah satu petugas rekam medis di bawah ini:

Menurut petugas rekam medis di Rumah Sakit Panti Nugroho

pentingnya penggunaan tracer pada penyimpanan berkas rekam

medis, karena dengan adanya tracer dapat mengetahui keberadaan

berkas rekam medis berada. Berikut ini kutipan hasil wawancara dari

salah satu petugas rekam medis di bawah ini:

Alat atau sarana untuk memberikan tanda sebagai pengganti berkas

rekam medis yang tidak ada pada tempatnya (dipinjam/digunakan)

yang didalamnya berisi dimana berkas rekam medis itu berada.

Responden A

Penting, karena bisa mengetahui keberadaan berkas rekam medis

ada dimana, jadi kalau berkas rekam medis akan digunakan

langsung bisa mengetahui dimana berkas rekam medis itu berada.

Responden A

Kami bisa melihat dari angka atau nomor rekam medis yang

mendekati misalnya dari 6 digit nomor itu ada yang belakangnya

sama maka kami telusuri per kolom atau per rak, kami cari 10

angka kedepan dan 10 angka kebelakang, misalnya 10 02 00 berarti

kami cari di rak angka 11 02 00. Selain melihat dari nomor rekam

medis, kami sesuaikan dengan kode warnanya yang hilang, karena

kode warnanya berbeda-beda maka akan terlihat yang paling beda.

Triangulasi Sumber

Page 25: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

Menurut petugas rekam medis di Rumah Sakit Panti Nugroho

redesain tracer pada penyimpanan berkas rekam medis sangat

penting karena mengingat tracer yang ada di rumah sakit mudah

rusak atau robek maka penting dilakukan redesain tracer dengan

bahan yang kuat dan awet. Berikut ini kutipan hasil wawancara dari

salah satu petugas rekam medis di bawah ini:

Berdasarkan hasil observasi yang dilakukan pada tempat penyimpanan

berkas rekam medis, tracer yang digunakan di Rumah Sakit Panti

Nugroho Yogyakarta berbentuk persegi panjang dengan ukuran lebar 21,5

cm dan panjang 33 cm, berbahan kertas karton berwana putih serta

terdapat item-item di dalamnya yaitu tanggal keluar, nama jelas pasien,

tujuan status rekam medis, petugas, keterangan, dan no rekam medis.

Sebelum adanya slip permintaan rekam medis, petugas menulis item-item

tersebut secara manual pada tracer. Pada bulan April tahun 2011 rumah

sakit melakukan pengadaan slip permintaan rekam medis berdasarkan

program dari Rumah Sakit Panti Rapih, setelah adanya slip permintaan

rekam medis maka slip tersebut di staples pada bagian pojok kanan atas

pada tracer.

Tabel 4.1 Observasi Tracer pada Penyimpanan Berkas Rekam Medis di

Rumah Sakit Panti Nugroho Yogyakarta

NO OBSERVASI YA TIDAK

1. Tracer berbahan kertas karton 100 gram

2. Tracer tidak praktis

3. Tracer mudah robek

4. Tracer berbahan awet atau kuat

5. Tracer mudah rusak

Penting, karena tracer saat ini tidak praktis, dikatakan tidak

praktis itu artinya susah untuk memasukan ke dalam rak,

dikarenakan berkas rekam medis pasien sudah penuh dan sesak

maka tracernya terkadang terlipat bahkan robek.

Responden B

Page 26: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

21

Di bawah ini merupakan gambar tracer rekam medis yang terdapat di

ruang filing Rumah Sakit Panti Nugroho Yogyakarta:

Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan berkas rekam medis

di Rumah Sakit Panti Nugroho Yogyakarta

(Sumber: Unit Rekam Medis di Rumah Sakit Panti Nugroho Yogyakarta)

Page 27: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

Di bawah ini merupakan gambar penyimpanan berkas rekam medis di

Rumah Sakit Panti Nugroho Yogyakarta:

Gambar 4.2 Penyimpanan Berkas Rekam Medisdi Rumah Sakit Panti

Nugroho Yogyakarta

(Sumber: Unit Rekam Medis di Rumah Sakit Panti Nugroho Yogyakarta)

Page 28: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

23

2. Mendiskusikan Perancangan

Dalam melakukan perancangan ulang tracer (outguide) pada

penyimpanan berkas rekam medis di Rumah Sakit Panti Nugroho

Yogyakarta perancang mendiskusikan maksud dari perancangan ulang

tracer kepada pengguna rancangan. Subjek perancangan menyerahkan

semua dari segi warna, bahan, layout kepada perancang sehingga

perancang mengambil keputusan untuk membuattracer sesuai dengan

ide perancangan. Seperti kutipan hasil diskusi perancangan ulang

tracer:

3. Tahap Persiapan Perancangan

Menurut Budi (2011) salah satu fasilitas yang ada di ruang

penyimpanan berkas rekam medis yaitu tracer yang digunakan sebagai

pengganti berkas rekam medis di rak filing yang dapat digunakan untuk

menelusuri keberadaan rekam medis. Pentingnya tracer sebagai kartu

pelacak berkas rekam medis keluar dari rak penyimpanan berkas rekam

medis.

Menurut IFHIMA (2012) tracer (outguide) yaitu pengganti rekam

medis yang akan dikeluarkan dari rak penyimpanan untuk tujuan

apapun. Harus dari bahan yang kuat, berwarna (warna berbeda dengan

iya tidak apa-apa kamu merancang ulang sesuai dengan idemu saja

tracer yang baik itu seperti apa.

Responden A

Iya tidak apa-apa di rancang kembali, itu penting untuk pelacakan

berkas rekam medis.

Responden B

Tidak apa-apa kamu rancang saja terserah kamu mau merancangnya

seperti apa, nanti kalau tracer mu sudah jadi saya ajukan ke bagian

manajemen kalau di acc ya nanti rumah sakit pakai tracer mu.

Triangulasi Sumber

Page 29: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

warna map berkas rekam medis), dan kantong untuk penyimpanan slip

permintaan.

Pada tahap ini perancang melakukan pengumpulan data dari hasil

wawancara, observasi, dan studi pustaka untuk merancang ulang tracer

yang ada di Rumah Sakit Panti Nugroho Yogyakarta dengan membuat

2 alternatif tracer dengan bahan yang kuat dan berkantong. Kemudian

perancang membuat draft desain alternatif tracer menggunakan Corel-

Draw.Tahap-tahap dalam merancang ulang tracer sebagai berikut:

a. Membuat bentuk draft tracer dengan menggunakan corel-draw X5;

b. Membuat bentuk persegi panjang pada tracer dengan ukuran yang

berbeda-beda.

c. Kemudian menentukan ukuran pada tracer alternatif I dengan

panjang 32 cm dan lebar 12,5 cm, sedangkan untuk alternatif II

panjang 32 cm dan lebar 23,5 cm;

d. Memberi warna biru tua pada tracer alternatif I dan warna kuning

pada alternatif II;

e. Selanjutnya membuat bentuk kantong untuk penyimpanan slip

permintaan berkas rekam medis, alternatif I dengan ukuran panjang

10 cm dan lebar 7 cm, sedangkan alternatif II dengan ukuran panjang

12 cm dan lebar 7cm;

f. Kemudian membuat tulisan pada tracer dengan menggunakan jenis

huruf Bauhaus 93 pada alternati I dan II;

Setelah draft tracer selesai maka perancang melakukan perwujudan

tracer sesuai dengan draft tersebut, dalam melakukan perwujudan

tracer perancang menemukan kesulitan karena tidak semua percetakan

bisa mencetak tracer dengan alasan bahan tidak ada, maka dari itu

perancang membuat sendiri perwujudan tracer untuk pengajuan usulan.

4. Pengajuan Usul

Pada tahap ini perancang mengusulkan 2 rancangan alternatif

tracerbeserta spesifikasi yang ada pada perancangan tracer kepada

Page 30: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

25

subjek perancangan. Dibawah ini hasil dari perancangan ulang

tracersebagai berikut:

a. Perancangan Tracer Alternatif I

Gambar 4.3 Draft Rancangan Tracer (outguide) Alternatif I

Gambar 4.4 Hasil Perwujudan Tracer Alternatif I

Gambar di atas merupakan draft perancangan dan hasil perwujudan

tracer alternatif pertama untuk penyimpanan di RS Panti Nugroho

Yogyakarta:

1) Bentuk dan Ukuran

Rancangan Tracer alternatif I berbentuk persegi panjang

dengan bentuk lancip pada sisi kiri menyerupai tanda panah, hal

ini membantu agar mudah dalam menyisipkan tracer ke dalam

Page 31: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

rak diantara berkas-berkas rekam medis. Ukuran pada tracer

alternatif I ini yaitu dengan panjang 32 cm dan lebar 12,5 cm,

danterdapat kantong untuk tempat slip permintaan berkas rekam

medis agar slip tidak mudah hilang, slip tersebut berukuran

panjang 10 cm dan lebar 7 cm.

2) Warna dan Bahan

Rancangan Tracer alternatif I berwarna biru tua karena warna

biru tua tidak dipakai sebagai sampul atau map berkas rekam

medis di Rumah Sakit Panti Nugroho Yogyakarta. Pada

rancangan tracer alternatif I ini menggunakan bahan plastik

Snellhecter Inter X Spring File F4 dengan berat 99 gram, dengan

menggunakan bahan ini maka akan menghasilkan tracer yang

kuat, awet dan mudah digunakan karena tidak akan mudah terlipat

saat disisipkan di antara berkas-berkas rekam medis.

3) Kelebihan dan Kekurangan Perancangan Tracer Alternatif I

Kelebihan dalam perancangan tracer alternatif I yaitu

rancangan tracer alternatif I berbentuk persegi panjang dengan

bentuk lancip pada sisi kiri menyerupai tanda panah, hal ini

membantu agar mudah dalam menyisipkan tracer ke dalam rak

diantara berkas-berkas rekam medis. Sedangkan untuk

kekurangannya yaitu bentuk lancip itu kemungkinan akan

menggores sampul atau map berkas rekam medis

Page 32: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

27

b. Perancangan Tracer Alternatif II

Gambar 4.5 Draft Rancangan Tracer (outguide)

Alternatif II

Gambar 4.6 Hasil Perwujudan Tracer Alternatif II

Page 33: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

1) Bentuk dan Ukuran

Rancangan Tracer alternatif II berbentuk persegi panjang

dengan bentuk horizontal lebih besar dari rancangan alternatif I

dengan ukuran panjang 32 cm dan lebar 23,5 cm hal ini agar

mempermudah cepat ditemukannya kembali tracer tersebut.

Terdapat kantong dengan ukuran panjang 12 cm dan lebar 7 cm

untuk tempat slip permintaan berkas rekam medis agar slip tidak

mudah hilang.

2) Warna dan Bahan

Rancangan Tracer alternatif II berwarna kuning cerah karena

warna kuning mencolok sehingga mudah dilihat dan warna

kuning tidak dipakai sebagai sampul atau map berkas rekam

medis di Rumah Sakit Panti Nugroho Yogyakarta. Pada

rancangan tracer alternatif II ini menggunakan bahan sama

dengan alternatif I yaitu menggunakan bahan plastik, dengan

menggunakan bahan ini maka akan menghasilkan tracer yang

kuat, awet dan mudah digunakan karena tidak akan mudah terlipat

saat disisipkan di antara berkas-berkas rekam medis.

3) Kelebihan dan Kekurangan Perancangan Tracer Alternatif II

Kelebihan dalam perancangan tracer alternatif II yaitu dengan

ukuran yang besar dan warna yang mencolok maka sangat

mempermudah dalam menemukannya kembali tracer tersebut,

sedangkan untuk kekurangannya yaitu dilihat dari segi bentuk

yang tidak praktis.

Setelah melalui tahap pengajuan usul terhadap perwujudan usulan 2

alternatif rancangan ulang tracer, perancang melakukan wawancara

tracer kepada subjek perancangan untuk mengetahui alternatif

rancangan yang terpilih serta tanggapan mengenai hasil perancangan

tracer tersebut. Hasil wawancara menyatakan bahwa alternatif

rancangan ulang tracer yang terpilih yaitu rancangan alternatif pertama.

Seperti pada kutipan hasil wawancara di bawah ini:

Page 34: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

29

5. Revisi

Berdasarkan tanggapan mengenai hasil perancangan tracer tersebut,

maka perancang melakukan revisi terhadap rancangan ulang tracer

alternatif pertama sesuai dengan hasil pengajuan usulanyaitu sebagai

berikut:

a. Penambahan tulisan RUMAH SAKIT PANTI NUGROHO pada

bagian depan tracer.

b. Perancang mengajukan kembali tracer yang sudah direvisi kepada

pengguna rancangan.

c. Perancang melakukan wawancara kembali terhadap hasil tracer yang

sudah direvisi kepada pengguna rancangan yang memberikan saran

tersebut. Seperti pada kutipan wawancara di bawah ini:

Alternatif pertama, iya ini sudah bagus, simpel kalau yang ke dua ini

kebesaran sehingga ribet mau di pakainya.

Responden A

Yang warna biru sih kalau saya lebih simpel di pakainya tidak

kebesaran.

Responden B

Kalau saya alternatif pertama karena lebih tidak memakan tempat dan

ideal, kemudian tracer ini dipakainya tidak hanya sekali dua kali

sehingga lebih awet tidak mudah robek atau rusak, lalu untuk

alternatif yang kedua ini lebarnya seperti berkas rekam medis

sehingga memakan tempat. Ini ditambahkan tulisan rumah sakit ya

jadi di bagian depan di kasih tulisan “RUMAH SAKIT PANTI

NUGROHO” dan “TRACER” kemudian tulisan “Sebagai Pengganti

Berkas RM” ini diletakkan di sebaliknya.

Triangulasi Sumber

Iya seperti ini oke

Triangulasi Sumber

Page 35: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

Di bawah ini merupakan gambar tracer yang sudah direvisi sesuai

dengan permintaan pengguna rancangan (dilihat dari depan dan belakang):

6. Hasil

Kesimpulan hasil wawancara pada tahap revisi diketahui bahwa

ketiga subjek perancangan memilih rancangan ulang tracer alternatif

pertama. Berdasarkan hasil tersebut maka rancangan yang tepilih yaitu

rancangan ulang tracer alternatif pertama sebagai pengganti berkas

rekam medis yang keluar pada tempat penyimpanannya.

Di bawah ini merupakan hasil akhir perwujudan tracer (dilihat dari

depan dan belakang):

Gambar 4.7 Hasil Revisi Tracer Alternatif

I

Page 36: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

31

Gambar 4.8 Hasil Akhir Tracer Alternatif I

Tabel 4.2 Spesifikasi Rancangan Akhir Tracer (Outguide) Alternatif I

Pada Penyimpanan Berkas Rekam Medis

NO SPESIFIKASI KETERANGAN

1. Bentuk Berbentuk persegi panjang dengan bentuk lancip pada sisi kiri

menyerupai tanda panah, hal ini membantu agar mudah dalam

menyisipkan tracer ke dalam rak diantara berkas-berkas rekam

medis dan terdapat kantong untuk slip permintaan berkas rekam

medis.

2. Ukuran Panjang tracer32 cm dan lebar 12,5 cm, dan tempat slip

permintaan ukuran panjang 10 cm dan lebar 7 cm.

3. Warna Rancangan Tracerberwarna biru tua karena warna biru tua tidak

dipakai sebagai sampul atau map berkas rekam medis di Rumah

Sakit Panti Nugroho Yogyakarta.

4. Bahan Pada rancangan tracer alternatif I ini menggunakan bahan plastik,

dengan menggunakan bahan ini maka akan menghasilkan tracer

yang kuat, awet dan mudah digunakan karena tidak akan mudah

terlipat saat di sisipkan di antara berkas-berkas rekam medis.

5. Estimasi

Harga

Rp 8.000 / Tracer

Page 37: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

D. KETERBATASAN PERANCANGAN

Dalam perancangan ulang tracer (outguide) pada penyimpanan berkas

rekam medis, perancang mendapat hambatan diantaranya yaitu:

1. Keterbatasan waktu untuk uji coba tracer oleh sebab itu perancang

tidak melakukan uji coba pada perancangan ini;

2. Perancang mendapat kendala pada perwujudan tracer dikarenakan tidak

semua percetakan bisa mencetak tracer alasannya karena bahannya

tidak ada oleh sebab itu perancang membuat sendiri perwujudan tracer;

Page 38: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

33

BAB V

PENUTUP

A. KESIMPULAN

Tracer yang digunakan di RS Panti Nugroho Yogyakarta

berbentuk persegi panjang dengan ukuran lebar 21,5 cm dan panjang 33

cm, berbahan kertas karton100 gram berwana putih. RS Panti Nugroho

membutuhkan tracer yang berbahan kuat, awet, tidak mudah rusak dan

robek dan perancang sudah melakukan redesain tracer seperti hasil

rancangan.

B. SARAN

Sebaiknya di RS Panti Nugroho merencanakan pengadaan tracer

dengan desain baru atau dengan desain seperti hasil rancangan.

Page 39: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

DAFTAR PUSTAKA

Arikunto, Suharsini (2010). Prosedur Peneltian. Jakarta: PT Rineka Cipta.

Budi, S.C. (2015). Pentingnya Tracer Sebagai Kartu Pelacak Berkas Rekam

Medis Keluar Dari Rak Penyimpanan, Indonesian Jurnal Of Community

Engagement,Volume 1, Halaman 121-132.

Budiman, Ridwan (2015). Redesain Formulir Rekam Medis Obstetrik Pelayanan

Rawat Inap di Klinik dan Rumah Bersalin Harapan Ibu Bogor. Electronic

Theses and Dissertation. Yogyakarta: Universitas Gajah Mada

Hatta, Gemala R. (2010). Pedoman Manajemen Informasi Kesehatan Di Sarana

Pelayanan Kesehatan. Jakarta: UI-PRESS.

Halid, Musparlin. Maryam. 2016. Tinjauan Analisis Kuantitatif Review

Identifikasi Pada Ringkasan Masuk Keluar Berkas Rekam Medis Operasi

Caesar di Rumah Sakit Bhayangkara Mataram. Jurnal Manajemen

Informasi Kesehatan Indonesia. Volume 4. Nomor 2. Halaman 71.

Handoyo, Yunanto. (2014). Perancangan Tracer (Outgite) untuk Penyimpanan

Rekam Medis Personal Folder di Puskesmas Gondokusuman I

Yogyakarta, Electronic Theses and Dissertations.

IFHIMA. (2012). Education Module for Health Record Practice: Module 3 –

Record Identification System, Filing and Retention of Health Record.

Diakses dari www.ifhima.org/learning-center/ pada tanggal 09 Januari

2014.

Moleong, L.J. (2014). Metode Penelitian Kualitatif. Bandung: PT Remaja

Rosdakarya.

Notoatmodjo, S. (2010). Metodologi Penulisan Kesehatan edisi revisi. Jakarta: PT

Rineka Cipta.

Permenkes No.269/Menkes/Per/III/2008 tentang Rekam Medis. Diakses dari

http://dinkes.surabaya.go.id/portal/files/permenkes/dok_dinkes_87.pdf

pada tanggal 28 Mei 2017.

Rachmadi, Triyo (2015). http://triyo-

rachmadi.blogspot.co.id/2015/05/perencanaan-penggunaan-tracer-

outguide.html. di akses pada tanggal 05 mei 2015.

Rustiyanto, Ery (2011). Manajemen Filing Dokumen Rekam Medis dan Informasi

Kesehatan. Yogyakarta: Politeknik Kesehatan Permata Indonesia.

Page 40: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

Sachari, Agus. (2005). Metodologi Desain. Diakses dari

http://charasusanti.weebly.com/uploads/1/4/9/8/14985582/metodologi_des

ain.pdf pada tanggal 28 Mei 2017.

Sampurno, Yossi. (2015). Desain Tracer (Outgite) Di Dalam Penyimpanan

Berkas Rekam Medis RSIY PDHI Yogyakarta, Electronic Theses and

Dissertations,Volume 1, Halaman 6-24; 71-73.

Sudra, Rano I. (2013). Rekam Medis (Edisi 2). Tangerang: Universitas Terbuka.

Sugiyono. (2012). Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif,

Kualitatif, dan R&D. Bandung: Penerbit Alfabeta.

Sumantri, Arif (2011). Metodologi Penelitian Kualitatif. Jakarta: Kencana

Prenada Media Group.

The Royal Children’s Hospital Forms Commite. (2006). Perancangan Formulir.

Diakses dari Electronic Theses and Dissertation Ridwan Budiman.

Yogyakarta: Universitas Gajah Mada.

WHO. (2002). Medical Records Manual: A Guide For Developing Countries.

Geneva: WHO

Page 41: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

L

A

M

P

I

R

A

Page 42: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan

N

Page 43: REDESAIN TRACER (OUTGUIDE) PADA …repository.unjaya.ac.id/2470/2/INE PRATIWI (1314059...ix DAFTAR GAMBAR Gambar 2.1 Kerangka Konsep 11 Gambar 4.1 Tracer (outguide) pada penyimpanan