RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO...

97
RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT BERBASIS ANDROID (Studi Kasus Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa) SKRIPSI FAHMI YULIONO NIM 15.01.071.033 PROGRAM STUDI INFORMATIKA FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS TEKNOLOGI SUMBAWA 2019

Transcript of RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO...

Page 1: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI

HIDUP SEHAT BERBASIS ANDROID

(Studi Kasus Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa)

SKRIPSI

FAHMI YULIONO

NIM 15.01.071.033

PROGRAM STUDI INFORMATIKA

FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS TEKNOLOGI SUMBAWA

2019

Page 2: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI

HIDUP SEHAT BERBASIS ANDROID

(Studi Kasus Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa)

SKRIPSI

Diajukan kepada

Universitas Teknologi Sumbawa

Sebagai Salah Satu Persyaratan Menyelesaikan

Program Sarjana Strata Satu (S1)

OLEH:

FAHMI YULIONO

NIM 15.01.071.033

PROGRAM STUDI INFORMATIKA

FAKULTAS TEKNIK

UNIVERSITAS TEKNOLOGI SUMBAWA

2019

Page 3: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya
Page 4: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

ABSTRAK

Yuliono, Fahmi. 2019. Rancang Bangun Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat

Berbasis Android. Skripsi, Program Studi Informatika, Fakultas Teknik,

Universitas Teknologi Sumbawa, pembimbing: (I) Shinta Esabella, M.TI.,

(II) Fahri Hamdani, M.Pd.

Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membangun Aplikasi Media

Promosi Hidup Sehat Berbasis Android agar dapat dimanfaatkan oleh Dinas

Kesehetan (DIKES). Adapun metode penelitian yang digunakan yaitu metode

kualitatif yang bersifat deskriptif analitik dan metode pengumpulan data yang

digunakan dalam penelitian ini yaitu metode wawancara, observasi, dan studi

pustaka serta menggunakan metode spiral sebagai metode pengembangan

perangkat lunak. Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android dibangun

menggunakan Bahasa pemrograman Java dan basis data MySQL sebagai Database

Management System (DBMS). Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat

Berbasis Android nantinya masyarakat sekitar khususnya di wilayah Kabupaten

Sumbawa dapat memudahkan dalam melihat informasi kesehatan dimanapun dan

kapanpun dalam bentuk berupa media digital.

Kata Kunci: Android, Media Promosi, DIKES, Spiral.

iv

Page 5: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis sampaikan kehadirat Allah subhanawata’ala yang telah

memberikan rahmat dan hidayah-Nya serta shalawat dan taslim kepada Nabi

Muhammad sallallahu alaihi wasallam beserta keluarganya dan para sahabat,

sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi dengan judul “Rancang Bangun

Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android”. Skripsi ini disusun untuk

memenuhi salah satu syarat agar dapat melanjutkan hingga sidang skripsi setelah

itu juga memenuhi salah satu syarat memperoleh gelar Sarjana Universitas

Teknologi Sumbawa. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah khasanah

dan wawasan, khususnya di bidang teknologi.

Selama menyelesaikan dalam penyusunan skripsi ini peneliti telah banyak

mendapat bantuan dari berbagai pihak, baik secara langsung maupun tidak langsung.

Untuk itu, dengan segala kerendahan hati, penulis ingin menyampaikan ucapan

terima kasih yang sebesar-besarnya kepada:

1. Bapak Dr. H. Zulkieflimansyah, M.Sc., selaku Ketua Dewan Penyantun.

2. Ibu Niken Saptarini, M.Sc., selaku Ketua Yayasan Dea Mas.

3. Bapak Dr. Andi Tirta, M.Sc., Selaku Rektor Universitas Teknologi Sumbawa.

4. Bapak Muhammad Hidayat, M.T., selaku Dekan Fakultas Teknik.

5. Bapak Rodianto, M.Kom., selaku Ketua Program Studi Informatika.

6. Ibu Shinta Esabella, M.TI., selaku Dosen Pembimbing Satu yang telah

membimbing peneliti dalam menyelesaikan penyusunan skripsi.

7. Bapak Fahri Hamdani, M.Pd., selaku Dosen Pembimbing Dua yang telah

membimbing peneliti dalam menyelesaikan penyusunan skripsi.

Page 6: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

8. Seluruh dosen serta staff Program Studi Informatika, Fakultas Teknik,

Universitas Teknologi Sumbawa yang telah memberi ilmu, membimbing peneliti

selama berada di bangku perkuliahan, dan membantu peneliti dalam proses

pengajuan skripsi sejak awal hingga saat ini.

9. Bapak Mistam dan Ibu Maria Ulfah selaku orang tua tercinta, yang telah

memberikan semangat, motivasi, dan do’a sejak awal masuk perkuliahan hingga

saat ini. Tanpa mereka, peneliti tidak akan berarti apa-apa.

10. Teman-teman seperjuangan yang selalu siap membantu dan memberi semangat

terutama sahabat dan keluarga besar Teknik Informatika Angkatan 2015.

Peneliti menyadari bahwa dalam pembuatan laporan ini masih banyak

kekurangan, baik dari segi penyusunan maupun penuturan bahasa. Kiranya masih

banyak lagi yang membantu peneliti dan namanya tidak dapat peneliti sebutkan satu

persatu dalam kata pengantar ini, namun penulis mengucapkan terima kasih banyak

semoga Allah subhanawata’ala memberikan balasan pahala yang setimpal. Dan

peneliti mohon maaf yang sebesar-besarnya atas segala kekhilafan baik yang

disengaja ataupun yang tidak disengaja. Akhir kata, peneliti berharap semoga

skripsi ini akan membawa manfaat bagi kita semua dan bagi peneliti khususnya.

Sumbawa Besar, 02 Juli 2019

Peneliti

v

Page 7: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

DAFTAR ISI

Halaman

ABSTRAK ........................................................................................................... i

KATA PENGANTAR ........................................................................................ ii

DAFTAR ISI ...................................................................................................... iii

DAFTAR TABEL ............................................................................................. iv

DAFTAR GAMBAR .......................................................................................... v

DAFTAR LAMPIRAN ..................................................................................... vi

BAB 1 PENDUHULUAN .................................................................................. 1

1.1 Latar Belakang ..................................................................................... .1

1.2 Rumusan Masalah ................................................................................ .4

1.3 Batasan Masalah................................................................................... .4

1.4 Tujuan Penelitian ................................................................................. .5

1.5 Manfaat Penelitian ............................................................................... .5

1.5.1 Teoritis ......................................................................................... 5

1.5.2 Praktis .......................................................................................... 5

1.6 Sistematika Penulisan .......................................................................... .5

BAB 2 LANDASAN TEORI ............................................................................. 7

2.1 Tinjauan Pustaka .................................................................................. .7

2.2 Dasar Teori ........................................................................................... .9

2.2.1 Definisi Rancang Bangun Aplikasi ............................................. 9

2.2.2 Definisi Media .......................................................................... 10

2.2.3 Definisi Promosi ....................................................................... 11

2.2.4 Definisi Hidup Sehat ................................................................. 13

2.2.5 Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa ..................................... 14

2.2.6 Software Development Life Cycle (SDLC) ................................ 14

2.2.7 Definisi Metode Spiral .............................................................. 15

2.2.8 Unified Modeling Language (UML) ......................................... 19

2.2.9 Definisi Pengujian Black Box ................................................... 26

2.2.10 Definisi Mobile Application .................................................... 28

vi

Page 8: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

2.2.11 Definisi XAMPP ..................................................................... 29

2.2.12 Definisi Database ................................................................... 30

2.2.13 Definisi Android...................................................................... 30

2.2.14 Definisi MySQL...................................................................... 31

BAB 3 METODOLOGI PENELITIAN ......................................................... 33

3.1 Metode Penelitian. .............................................................................. 33

3.2 Alat dan Bahan Penelitian. ................................................................. 37

3.2.1 Analisa Kebutuhan Perangkat ................................................... 37

3.2.2 Analisa Kebutuhan Data .......................................................... 40

3.3 Tempat dan Waktu Penelitian. ............................................................ 40

3.3.1 Waktu Penelitian ...................................................................... 40

3.3.2 Tempat Penelitian..................................................................... 40

BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN ............................................................ 41

4.1 Analisis Program. ............................................................................... 41

4.2 Rancangan Sistem Usulan. ................................................................. 43

4.3 Rancangan Sistem. .............................................................................. 44

4.3.1 Use Case Diagram ................................................................... 44

4.3.2 Activity Diagram ...................................................................... 46

4.3.3 Sequence Diagram ................................................................... 50

4.3.4 Class Diagram ......................................................................... 52

4.3.5 Merancang Database Fisik ..................................................... 53

4.3.6 Perancangan Antarmuka (Interface) ........................................ 54

4.4 Implementasi Program. ....................................................................... 60

4.5 Hasil Pengujian. .................................................................................. 66

BAB 5 PENUTUP ............................................................................................. 69

5.1 Kesimpulan. ........................................................................................ 69

5.2 Saran. .................................................................................................. 69

DAFTAR PUSTAKA ....................................................................................... 71

LAMPIRAN-LAMPIRAN .............................................................................. 74

vii

Page 9: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

DAFTAR TABEL

Halaman

Tabel 2.1 Perbandingan antara Metode Spiral dengan Metode Waterfall ........ .16

Tabel 2.2 Simbol-Simbol Diagram Use Case ................................................... .20

Tabel 2.3 Simbol-Simbol Diagram Aktivitas .................................................... .21

Tabel 2.4 Simbol-Simbol Diagram Kelas ......................................................... .22

Tabel 2.5 Simbol-Simbol Diagram Sekuen ....................................................... .24

Tabel 3.1 Spesifikasi Perangkat Keras (Hardware) Laptop .............................. .38

Tabel 3.2 Spesifikasi Perangkat Keras (Hardware) Smartphone ...................... .38

Tabel 3.3 Spesifikasi Perangkat Lunak (Software) Laptop ............................... .39

Tabel 3.4 Spesifikasi Perangkat Lunak (Software) Smartphone ....................... .40

Tabel 4.1 Tabel Content Sehat .......................................................................... .54

Tabel 4.2 Tabel Komenan ................................................................................. .55

Tabel 4.3 Tabel Pengujian Dashboard Admin .................................................. .67

Tabel 4.4 Tabel Pengujian Notifikasi ................................................................ .68

Tabel 4.5 Tabel Pengujian Memasukkan Data ................................................... 68

Tabel 4.6 Tabel Pengujian Beranda ................................................................... .68

Tabel 4.7 Tabel Pengujian Komentar ................................................................ .69

viii

Page 10: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

DAFTAR GAMBAR

Halaman

Gambar 2.1 Tahapan-Tahapan Metode Spiral. .................................................. 15

Gambar 2.2 Logo MySQL................................................................................... 32

Gambar 3.1 Alur Penelitian ................................................................................ 33

Gambar 3.1 Tahapan-Tahapan Metode Spiral. .................................................. 35

Gambar 4.1 Flowmap Program yang Sedang Berjalan. ..................................... 43

Gambar 4.2 Flowmap Rancangan Sistem Usulan. ............................................. 44

Gambar 4.3 Use Case Diagram Admin. ............................................................. 46

Gambar 4.4 Use Case Diagram User. ................................................................ 46

Gambar 4.5 Activity Diagram Dashboard Admin. ............................................. 48

Gambar 4.6 Activity Diagram Validasi Data User ............................................ 49

Gambar 4.7 Activity Diagram User .................................................................... 50

Gambar 4.8 Sequence Diagram Dashboard Admin ........................................... 51

Gambar 4.9 Sequence Diagram User ................................................................. 52

Gambar 4.10 Class Diagram ............................................................................. 53

Gambar 4.11 Perancangan Antarmuka (Interface) Dashboard Admin ............. 56

Gambar 4.12 Perancangan Antarmuka (Interface) Splash Screen User ........... 57

Gambar 4.13 Perancangan Antarmuka (Interface) Memasukkan Data User .... 58

Gambar 4.14 Perancangan Antarmuka (Interface) Beranda ............................. 59

Gambar 4.15 Perancangan Antarmuka (Interface) Informasi Kesehatan ......... 60

Gambar 4.16 Perancangan Antarmuka (Interface) Komentar ........................... 61

Gambar 4.17 Antarmuka Dashboard Admin ..................................................... 62

Gambar 4.18 Antarmuka Splash Screen ............................................................ 62

Gambar 4.19 Antarmuka Memasukkan Data User ........................................... 63

Gambar 4.20 Antarmuka Beranda ..................................................................... 64

Gambar 4.21 Antarmuka Informasi Kesehatan ................................................. 65

Gambar 4.22 Antarmuka Komentar .................................................................. 66

ix

Page 11: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Seiring saat ini zaman semakin modern sangat penting memiliki pola

hidup sehat yang dimana pola hidup lebih fokus pada kesehatan, baik itu

perilaku, makanan, dan olahraga. Hingga saat ini pola hidup sehat selalu

terlupakan dengan seiring banyaknya aktivitas yang dilakukan oleh manusia.

Hal tersebut nantinya dapat berdampak secara langsung terhadap tubuh karena

kurangnya menjaga pola hidup sehat secara baik dan benar.

Masyarakat Indonesia saat ini masih jauh dari pola hidup sehat. Bahkan,

berdasarkan survei yang diinisiasi perusahaan asuransi AIA Group di 15 negara

Asia Pasifik, Indonesia menempati peringkat terendah dalam penerapan pola

hidup sehat. Dalam survei itu, Indonesia meraih skor 55 dari batas skor 100

dalam AIA Healthy Living Index 2013. Kendatipun Indonesia tercatat sebagai

luas wilayah yang sangat besar di Asia Tenggara dengan jumlah penduduk yang

banyak tersebar di berbagai Provinsi, Kota bahkan Kabupaten tetapi tetap saja

sedikit diantara masyarakat Indonesia yang sudah sadar akan pentingnya

menjaga pola hidup sehat yang benar. Hal ini disebabkan masyarakat di

Indonesia masih banyak yang belum tahu bagaimana melakukan pola hidup

yang baik dan benar. (Sumber: https://www.beritasatu.com/asuransi/1564).

Kabupaten Sumbawa adalah suatu Kabupaten yang berada di Provinsi

Nusa Tenggara Barat. Berdasarkan estimasi penduduk yang diolah oleh Dinas

1

Page 12: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Kesehatan Kabupaten Sumbawa didapatkan data bahwa jumlah penduduk

Kabupaten Sumbawa tahun 2014 sebanyak 439.914 jiwa dengan rata-rata

jumlah laki-laki 223.904 jiwa dan perempuan 216.010 jiwa. Dalam rangka

mewujudkan visi pembangunan kesehatan Kabupaten Sumbawa yang tertuang

dalam renstra Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa Tahun 2016-2021 yaitu

“Terwujudnya Pelayanan Kesehatan yang Berkualitas dalam Meningkatkan

Derajat Kesehatan Masyarakat Sumbawa” visi ini dimaksudkan bahwa jajaran

kesehatan mampu memberikan pelayanan kesehatan yang berkualitas kepada

masyarakat agar terwujud derajat kesehatan masyarakat di Kabupaten

Sumbawa yang semakin tinggi, sehingga mampu bersaing dengan daerah-

daerah lain yang ada di Provinsi Nusa Tenggara Barat dan bahkan daerah-

daerah di Pulau Jawa. Berkaitan dengan visi tersebut, Dinas Kesehatan

berupaya menata kualitas dari sistem informasi kesehatan Kabupaten yang

selanjutnya akan sangat menentukan sistem informasi kesehatan nasional. Oleh

karena itu, penataan kembali dan pengembangan sistem informasi kesehatan

Kabupaten merupakan sesuatu yang sangat penting. (Sumber: Profil Kesehatan

Kabupaten Sumbawa Tahun 2016).

Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa memiliki Bidang Promosi dan

Pemberdayaan Masyarakat untuk melayani kesehatan masyarakat Kabupaten

Sumbawa terdiri dari pelayanan kesehatan dasar, akses dan mutu pelayanan

kesehatan, peningkatan perilaku hidup bersih dan sehat, pembinaan kesehatan

lingkungan dan sanitasi dasar, pelayanan kesehatan di rumah sakit, dan

pelayanan kefarmasian.

2

Page 13: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Pada Bidang Promosi dan Pemberdayaan Masyarakat selama ini dalam

mempromosikan media tentang hidup sehat penyampaiannya dilakukan melalui

sosialisasi, pamflet, brosur, leflet, buku saku, spanduk dan baliho. Namun

terkadang melalui sosialisasi tersebut masyarakat ada saja yang tidak dapat

hadir karena kurangnya minat dan kesibukan. Kemudian dengan adanya

pamflet, brosur, leflet, buku saku, spanduk, dan baliho, masyarakat terkadang

hanya mengambil dan melihatnya saja tanpa langsung dibaca bahkan sampai

disimpan hingga hilang begitu saja. Seperti yang disampaikan oleh Bapak A.

Gani, S.Km. Selaku Kepala Seksi Promosi dan Pemberdayaan Masyarakat

dalam proses wawancara yang peneliti lakukan, beliau menyampaikan:

“Saya sangat mendukung dengan dibuatkannya aplikasi media promosi

hidup sehat, karena aplikasi tersebut juga sudah sangat diinginkan sejak lama

oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa.”

Terkait dengan permasalahan diatas, dibutuhkan teknologi untuk

memudahkan masyarakat mengatur pola hidup sehat yang memanfaatkan

kecanggihan smartphone. Sistem operasi Android saat ini banyak dipakai oleh

masyarakat di Indonesia karena sistem operasi Android memiliki banyak

kelebihan. Salah satu kelebihan dari sistem operasi Android yaitu bersifat open

source maka pengembangan aplikasi akan lebih mudah. Dengan adanya

smartphone masyarakat di Kabupaten Sumbawa nantinya akan lebih mudah

mengetahui betapa pentingnya menjaga pola hidup sehat.

Berdasarkan uraian permasalahan tersebut, peneliti berpandangan bahwa

media promosi hidup sehat sangat penting untuk memberikan kemudahan

kepada pengguna yang ingin mengikuti pola hidup sehat. Sehingga terhindar

3

Page 14: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

dari berbagai penyakit yang disebabkan oleh salahnya pola hidup yang

dilakukan atau tidak sesuai dengan kondisi tubuh. Maka peneliti tertarik untuk

melakukan penelitian tentang “Rancang Bangun Aplikasi Media Promosi

Hidup Sehat Berbasis Android”.

1.2 Rumusan Masalah

Dengan mengacu pada latar belakang masalah diatas maka disusun

rumusan masalah yang akan dibahas dalam skripsi ini adalah “Bagaimana

Merancang dan Membangun Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis

Android?”.

1.3 Batasan Masalah

Adapun batasan masalah dalam penelitian ini sebagai berikut:

1. Perolehan data berasal dari proses pengumpulan data dengan teknik

observasi, wawancara, dan dokumentasi di Dinas Kesehatan Kabupaten

Sumbawa.

2. Tempat penelitian di Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa.

3. Aplikasi yang dibangun digunakan untuk media promosi hidup sehat.

4. Aplikasi yang akan dibangun adalah dalam bentuk aplikasi Android Native.

5. Software yang digunakan dalam merancang dan membangun aplikasi media

promosi hidup sehat berbasis android, yaitu:

a. Menggunakan Bahasa pemrograman JavaScript dan Java Android.

b. Menggunakan Sublime Text 3 sebagai text editor.

c. Menggunakan Android Studio sebagai IDE (Integrated Development

Environment).

4

Page 15: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

d. Menggunakan MySQL sebagai database.

e. Menggunakan XAMPP sebagai server.

1.4 Tujuan Penelitian

Adapun tujuan dalam penelitian ini yaitu merancang dan membangun

aplikasi media promosi hidup sehat berbasis android yang dapat dimanfaatkan

oleh masyarakat bertujuan untuk memudahkan masyarakat dalam mengelola

hidup sehat dengan baik dan benar.

1.5 Manfaat Penelitian

Adapun manfaat dalam penelitian ditinjau secara teoritis dan praktis yaitu

sebagai berikut:

1.5.1 Teoritis

Hasil Penelitian ini secara teoritis diharapkan dapat memberikan

sumbangan pemikiran dalam memperkaya wawasan konsep media

promosi hidup sehat terutama tentang mempromosikan informasi

kesehatan untuk masyarakat di Kabupaten Sumbawa.

1.5.2 Praktis

Memberikan informasi bagi masyarakat terkait segala hal yang

bertujuan pada peningkatan kualitas kesehatan, baik itu kesehatan

individu maupun masyarakat.

1.6 Sistematika Penulisan

Untuk memberi gambaran menegenai penelitian ini, maka disusunlah

sistematika penulisan yang berisi tentang materi yang dibahas dari setiap sub bab.

Adapun sistematika dalam penulisan penelitian ini sebagai berikut:

5

Page 16: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

BAB I PENDAHULUAN

Bab ini memuat tentang latar belakang, rumusan masalah, batasan

masalah, tujuan dan manfaat penelitian serta sistematika penulisan

penelitian.

BAB II LANDASAN TEORI

Bab ini menjelaskan mengenai pengertian, teori-teori dan konsep dasar

yang ada kaitannya dengan penelitian ini.

BAB III ANALISA DAN PERANCANGAN SISTEM

Bab ini menjelaskan tentang analisa sistem, perancangan dan desain

program yang akan dibangun.

BAB IV IMPLEMENTASI SISTEM

Bab ini menjelaskan tentang pengimplementasian dan pengujian sistem

yang telah dibangun atau dibuat.

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

Bab ini menjelaskan mengenai kesimpulan dan saran dari keseluruhan

penelitian yang sudah dilakukan.

6

Page 17: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

BAB II

LANDASAN TEORI

2.1 Tinjauan Pustaka

Melihat dari pesatnya perkembangan teknologi, banyak terdapat beberapa

penelitian yang berkaitan dengan yang sedang diteliti. Akan tetapi metode dan

studi kasus dari sistem yang digunakan berbeda-beda serta penggunaan

teknologi yang beraneka ragam. Hal tersebut dapat disebabkan oleh kebutuhan

dan teknologi yang digunakan. Beberapa penelitian sebelumnya yang

dilakukan antara lain:

Penelitian pertama yang mempunyai keterkaitan dengan penelitian yang

sedang diteliti adalah Penelitian dari mahasiswi yang bernama Rita Astari

(2018) dengan judul “Rancang Bangun Aplikasi Pengelolaan Hidup Sehat

berbasis Android”. Tujuan penelitian ini adalah memberikan kemudahan

kepada masyarakat yang ingin mengikuti pola hidup yang sesuai dengan tinggi

rendahnya kadar kolesterol, asam urat, dan gula darah. Sehingga terhindar dari

berbagai keluhan yang disebabkan oleh salahnya pola hidup yang dilakukan

atau tidak sesuai dengan kondisi tubuh. Metode yang digunakan dalam

penelitian ini menggunakan pengembangan perangkat lunak waterfall, dan

metode permodelan berorientasi objek yaitu menggunakan metode UML

(Unified Modeling Language).

7

Page 18: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Hasil penelitian menunjukan aplikasi berjalan dengan semestinya karena

aplikasi dapat memberikan informasi kepada pengguna khususnya yang ingin

menerapkan pola hidup sehat sesuai dengan riwayat pengguna.

Kemudian penelitian kedua yang penulis temukan adalah penelitian dari

Ayu Pramyta Rachmawati (2012) dengan judul “Aplikasi Pengatur Pola Hidup

Sehat Berbasis Android”. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengatur pola

makan dan hidup sehat serta memberikan informasi konsumsi kalori perhari

kepada pengguna. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan

pengembangan perangkat lunak waterfall dan metode permodelan berorientasi

objek yaitu menggunakan metode UML (Unified Modeling Language). Teknik

pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi, identifikasi,

dan klasifikasi melalui studi literatur.

Hasil penelitian menunjukan aplikasi berjalan dengan semestinya karena

aplikasi dapat memberikan informasi konsumsi kalori perhari kepada

pengguna serta mengatur pola makan dan hidup sehat. Dan jika pengguna yang

memiliki penyakit, makanan yang akan ditampilkan hanya makanan yang

diperbolehkan untuk penyakit itu saja.

Demikian hasil observasi yang peneliti temukan, karena terdapat judul

serta permasalahan yang mempunyai kesamaan dengan penelitian yang diteliti,

walaupun demikian dalam penelitian yang peneliti lakukan terdapat beberapa

perbedaan yaitu lokasi penelitian, data penelitian serta perancangan sistem

yang berbeda dari penelitian sebelumnya.

8

Page 19: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

2.2 Dasar Teori

Dalam Rancang Bangun Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis

Android terdiri dari beberapa teori mendasar yang mendukung pembangunan

aplikasi ini, diantaranya:

2.2.1 Definisi Rancang Bangun Aplikasi

Menurut Lestariningish dkk (2015), rancang bangun adalah kegiatan

menerjemahkan hasil analisis ke dalam bentuk paket perangkat lunak

kemudian menciptakan sistem tersebut ataupun memperbaiki sistem

yang sudah ada.

Sedangkan menurut Sembiring (2013), aplikasi adalah penggunaan

atau penerapan suatu konsep yang menjadi pokok pembahasan. Aplikasi

dapat diartikan juga sebagai program komputer yang dibuat untuk

menolong manusia dalam melaksanakan tugas tertentu.

Dalam upaya meningkat efektifitas dan efisiensi sebuah pekerjaan

dengan memanfaatkan peran perangkat lunak, dibutuhkan kegiatan

rancang bangun dari perangkat lunak tersebut untuk mendapatkan hasil

produk yang optimal. Dengan adanya rancangan yang baik, akan

menghasilkan produk perangkat lunak yang baik pula.

Berkaca dari kedua definisi di atas, maka dapat disimpulkan bahwa

rancang bangun aplikasi yaitu kegiatan menterjemahkan hasil analisis

suatu sistem ke dalam bentuk perangkat lunak untuk meningkatkan

memudahkan dan meningkatkan kualitas suatu kegiatan atau pekerjaan.

9

Page 20: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Menurut Amin (2016), Perancangan terstruktur adalah suatu

pendekatan yang bekerja dari sudut pandang yang lebih tinggi menuju

tingkat lebih rendah yang lebih rinci, dimana keinginan pemakai

disajikan dalam diagram alir data.

Menurut Sujadi (2015), Perancangan berorientasi objek adalah

tahapan merancang kelas-kelas yang teridentifikasi selama tahap analisis

dan antarmuka pengguna (user interface) serta memungkinkan adanya

penambahan beberapa objek dan kelas yang mendukung implementasi

dari spesifikasi kebutuhan.

Pada skripsi ini peneliti menggunakan metode perancangan terstruktur.

Hal ini dikarenakan dengan menggunakan metode perancangan

terstruktur, hasil perancangan akan menjadi lebih sistematis jika

dibandingkan dengan perancangan berorientasi objek.

2.2.2 Definisi Media

Menurut Sutirman (2013), Association of Education and

Communication Technology (AECT) memberikan definisi media sebagai

sistem transmisi (bahan dan peralatan) yang tersedia untuk

menyampaikan pesan tertentu. Kamus Besar Ilmu Pengetahuan media

merupakan perantara/penghubung yang terletak antara dua pihak, atau

sarana komunikasi seperti koran, majalah, radio, televisi, film, poster,

dan spanduk. Kata media berasal dari bahasa Latin yaitu medius yang

artinya tengah, perantara atau pengantar. Kata media, merupakan bentuk

10

Page 21: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

jamak dari kata “medium”, yang secara etimologi berarti perantara atau

pengantar.

Menurut Sadiman (2002), Media sebagai segala sesuatu yang dapat

digunakan untuk menyalurkan pesan dan pengiriman pesan kepada

penerima pesan, sehingga dapat merangsang pildran, perasaan, perhatian

dan minat serta perhatian siswa sedemikian rupa, yang sehingga proses

belajar mengajar berlangsung dengan efektif dan efesien sesuai dengan

yang diharapkan.

Menurut Sukarsih (2002), Media merupakan segala sesuatu yang dapat

digunakan untuk mencapai tujuan pengajaran. Pengaturan media

pembelajaran dan perabot kelas harus sedemikian rupa sehingga

mendukung suasana belajar mengajar.

Dari beberapa penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa media

adalah alat untuk menyampaikan informasi kepada penerima dan segala

sesuatu yang dapat digunakan untuk menyalurkan pesan dari pengirim ke

penerima sehingga dapat merangsang pikiran, perasaan, perhatian agar

terjadi komunikasi yang efektif dan efisien.

2.2.3 Definisi Promosi

Menurut Gitosudarmo (2014), mengemukakan bahwa promosi

merupakan kegiatan yang ditujukan untuk mempengaruhi konsumen

agar mereka dapat menjadi kenal akan produk yang ditawarkan oleh

perusahaan kepada mereka yang kemudian mereka menjadi senang lalu

membeli produk tersebut. Salah satu untuk membantu perusahaan dalam

11

Page 22: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

mengadakan komunikasi dengan konsumen adalah promosi dapat

disampaikan informasi berupa pengetahuan mengenai produk yang

ditawarkan.

Menurut Lupiyoadi (2006), Promosi merupakan salah satu variable

dalam bauran pemasaran yang sangat penting dilaksanakan oleh

perusahaan dalam memasarkan produk jasa. Kegiatan promosi bukan

saja berfungsi sebagai alat komunikasi antara perusahaan dengan

konsumen, melainkan juga sebagai alat untuk mempengaruhi konsumen

dalam kegiatan pembelian atau penggunaan jasa sesuai dengan

keinganan dan kebutuhannya.

Menurut Sistaningrum (2002), Promosi ialah suatu upaya atau

kegiatan perusahaan dalam mempengaruhi konsumen aktual maupun

konsumen potensial agar mereka mau melakukan pembelian terhadap

produk yang ditawarkan saat ini atau dimasa yang akan datang.

Metode-metode yang digunakan dalam kegiatan promosi tersebut

terdiri atas periklanan, promosi penjualan, penjualan perseorangan dan

hubungan masyarakat. Promosi menunjuk pada berbagai aktivitas yang

dilakukan perusahaan untuk mengkomunikasikan kebaikan produknya

dan membujuk para pelanggan dan konsumen sasaran untuk membeli

produk tersebut. Sehingga dapat disimpulkan mengenai promosi yaitu

dasar kegiatan promosi adalah komunikasi perusahaan dengan konsumen

untuk mendorong terciptanya penjualan.

12

Page 23: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

2.2.4 Definisi Hidup Sehat

Menurut Notoatmodjo (2014), perilaku sehat adalah perilaku-

perilaku yang berkaitan dengan upaya mencegah atau menghindari

penyakit dan mencegah atau menghindari penyebab datangnya penyakit

atau masalah kesehatan (preventif), serta perilaku dalam mengupayakan,

mempertahankan dan meningkatkan kesehatan (promotif). Berbeda

dengan perilaku sakit yang mencakup respon individu terhadap sakit dan

penyakit. Perilaku sehat merupakan perilaku preventif dan promotif.

Menurut Mary E (2011), hidup sehat itu dilakukan untuk

menciptakan hidup yang sehat dan menghindari kebiasaan buruk yang

dapat mengganggu kesehatan. Kesehatan bukanlah segala-galanya

namun tanpa kesehatan tidak mungkin dapat melakukan suatu aktivitas.

Jika melakukan pola hidup sehat kemungkinan akan dapat dicegah agar

penyakit itu tidak semakin memburuk.

Menurut Santoso (2012), kesehatan adalah keadaan seimbang yang

dinamis, dipengaruhi faktor genetik, lingkungan dan pola hidup sehari-

hari seperti makan, minum, seks, kerja, istirahat, hingga pengelolaan

kehidupan emosional. Status kesehatan tersebut menjadi rusak bila

keadaan keseimbangan terganggu, tetapi kebanyakan kerusakan pada

periode-periode awal bukanlah kerusakan yang serius jika orang mau

menyadarinya.

Kesehatan bukanlah segala-galanya namun tanpa kesehatan tidak

mungkin dapat melakukan suatu aktivitas. Jika melakukan pola hidup

13

Page 24: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

sehat kemungkinan akan dapat terbebas dari berbagai penyakit. Namun,

apabila sudah memiliki penyakit dapat dicegah agar penyakit itu tidak

semakin memburuk.

2.2.5 Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa

Berdasarkan peraturan Bupati Sumbawa No.56 Tahun 2016 tentang

rincian tugas, fungsi dan tata kerja Dinas Kesehatan Kabupaten

Sumbawa bahwa Dinas kesehatan dipimpin oleh seorang Kepala Dinas.

Unsur pembantu pimpinan terdiri dari sekretariat dan 4 (empat) bidang.

Sekretariat membawahi 3 (tiga) Sub bag sedangkan 4 (empat) bidang

yang ada masing masing membawahi 3 (tiga) seksi. Kepala Dinas juga

dibantu oleh 25 Unit Pelaksana Teknis (UPT) Puskesmas dan 1 (satu)

UPT Instalasi Farmasi Kabupaten.

2.2.6 Software Development Life Cycle (SDLC)

Menurut Rosa dan Shalahuddin (2013), Software Development Life

Cycle (SDLC) atau sering disebut juga System Development Life Cycle

adalah proses mengembangkan atau mengubah suatu sistem perangkat

lunak dengan menggunakan model-model dan metodologi yang

digunakan orang untuk mengembangkan sistem-sistem perangkat lunak

sebelumya (berdasarkan best practice atau cara-cara yang sudah teruji

baik). SDLC memiliki beberapa Model dalam penerapan tahapan

prosesnya antara lain model waterfall, model prototype, model RAD,

model iteratif, dan model spiral.

14

Page 25: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

2.2.7 Definisi Metode Spiral

Menurut Pressman (2005), terdapat sebuah model proses yang

merupakan penggabungan antara model waterfall dan prototyping

dimana perancangan dilakukan menggunakan model waterfall setelah itu

membuat prototyping, yaitu Model Spiral. Model ini ditemukan sekitar

tahun 1988 oleh Barry Boehm "A Spiral Model of Software Development

and Enhancement”. Merupakan salah satu bentuk evolusi yang

digabungkan dengan aspek sistematis yang dikembangkan dengan model

waterfall. Tahap desain umumnya digunakan pada model waterfall,

sedangkan tahap prototyping adalah suatu model dimana perangkat lunak

dibuat prototype (incomplete model), blue-print, atau contohnya dan

ditunjukkan kepada pengguna untuk mendapatkan respon. Jika prototype

sudah sesuai dengan keinginan pengguna, maka proses dilanjutkan

dengan membuat produk sesungguhnya dengan menambah dan

memperbaiki kekurangan dari prototype tadi.

Gambar 2.1 Tahapan-Tahapan Metode Spiral

15

Page 26: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Model ini juga mengkombinasikan top-down design dengan bottom

design, dimana top-down design dengan bottom-up design, dimana top-

down design menetapkan sistem global terlebih dahulu, baru diteruskan

dengan detail sistemnya, sedangkan bottom-up design berlaku sebaliknya.

Top-down design biasanya diaplikasikan pada model waterfall dengan

berurutan (sequential), sedangkan bottom-up design biasanya

diaplikasikan pada model prototyping dengan respon yang diperoleh.

Dari kombinasi tersebut, yaitu kombinasi antara desain dan prototyping,

serta top-down dan bottom-up, yang juga diaplikasikan pada model

waterfall dan prototype, maka model spiral ini dapat dikatakan sebagai

model proses hasil kombinasi dari kedua model tersebut. Oleh karena itu,

model ini biasanya dipakai untuk pembuatan perangkat lunak dengan

skala besar dan kompleks.

Adapun Perbandingan antara metode spiral dengan metode

pengembangan sistem lainnya yaitu sebagai berikut:

Tabel 2.1 Perbandingan antara Metode Spiral dengan Metode Waterfall

No. Spiral Waterfall

Kelebihan Kelebihan

16

Page 27: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

1.

2.

3.

Dapat disesuaikan agar

perangkat lunak bisa dipakai

selama hidup perangkat lunak

komputer.

Pengembang dan pemakai dapat

lebih mudah memahami dan

bereaksi terhadap resiko setiap

tingkat evolusi karena perangkat

lunak terus bekerja selama

proses.

Lebih cocok untuk

pengembangan sistem dan

perangkat lunak skala besar.

Dokumen pengembangan sistem

sangat terorganisir, karena setiap

fase harus terselesaikan dengan

lengkap sebelum melangkah ke fase

berikutnya. Jadi setiap fase atau

tahapan akan mempunyai dokumen

tertentu.

Metode ini masih lebih baik

digunakan walaupun sudah

tergolong kuno, daripada

menggunakan pendekatan asal-

asalan. Selain itu, metode ini juga

masih masuk akal jika kebutuhan

sudah diketahui dengan baik.

Kekurangan Kekurangan

17

Page 28: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

1.

2.

3.

Banyak konsumen (Client) tidak

percaya bahwa pendekatan

secara evolusioner dapat

dikontrol oleh kedua pihak.

Model spiral mempunyai resiko

yang harus dipertimbangkan

ulang oleh konsumen dan

developer.

Butuh waktu lama untuk

menerapkan paradigma ini

menuju kepastian yang mutlak.

Pelanggan harus sabar, karena

pembuatan perangkat lunak akan

dimulai ketika tahap desain sudah

selesai. Sedangkan pada tahap

sebelum desain bisa memakan waktu

yang lama.

Pada kenyataannya, jarang

mengikuti urutan sekuensial seperti

pada teori. Iterasi sering terjadi

menyebabkan masalah baru.

Kesalahan kecil akan menjadi

masalah besar jika tidak diketahui

sejak awal pengembangan yang

berakibat pada tahapan selanjutnya.

Berdasarkan perbandingan tersebut peneliti sudah dapat melihat dan

memilih model manakah yang lebih bagus digunakan untuk keperluan

peneliti. Aplikasi yang akan dibangun oleh peneliti yaitu berskala besar

dan bisa dikembangkan kembali ketika aplikasi tersebut sudah berhasil

dibangun oleh peneliti. Peneliti dapat memakai metode spiral

dikarenakan lebih cocok untuk pengembangan sistem dan perangkat

lunak berskala besar.

18

Page 29: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

2.2.8 Unified Modeling Language (UML)

Menurut Rosa dan Shalahuddin (2014), berpendapat bahwa UML

(Unified Modeling Language) adalah “Salah standar bahasa yang banyak

digunakan di dunia industri untuk mendefinisikan requirement, membuat

analisa dan desain, serta menggambarkan arsitektur dalam pemrograman

berorientasi objek”. Sedangkan menurut Mulyani (2016) mengatakan

UML (Unified Modeling Language) adalah “Sebuah teknik

pengembangan sistem yang menggunakan Bahasa grafis sebagai alat

untuk pendokumentasian dan melakukan spesifikasi pada sistem”.

Dari beberapa penjelasan teori tersebut dapat disimpulkan bahwa

UML (Unified Modeling Language) adalah bahasa yang sering

digunakan untuk membangun sebuah sistem perangkat lunak dengan

melakukan penganalisaan desain dan spesifikasi dalam pemrograman

berorientasi objek.

Menurut Rosa dan Shalahuddin (2014), UML (Unified Modeling

Language) memiliki diagram-diagram yang digunakan dalam pembuatan

aplikasi berorintasi objek, diantaranya:

1. Use Case Diagram

Use Case Diargam merupakan pemodelan untuk melakukan

(behavior) sistem informai yang akan dibuat. Use case digunakan

untuk mengetahui fungsi apa saja yang ada di dalam sebuah sistem

informasi dan siapa saja yang berhak menggunakan fungsi-fungsi itu.

Berikut adalah simbol-simbol yang ada pada diagram use case:

19

Page 30: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Tabel 2.2 Simbol-Simbol Diagram Use Case

Simbol Deskripsi

Use case

Nama Use

Fungsionalitas yang disediakan sistem sebagai unit-unit yang saling tertukar pesan antar unit atau aktor; biasanya dinyatakan dengan menggunakan kata kerja diawal frase nama Use Case.

Aktor / actor

Orang, proses, atau sistem lain yang berinteraksi dengan sistem informasi yang akan dibuat diluar sistem informasi yang akan dibuat itu sendiri, jadi walaupun simbol dari aktor adalah gambar orang, tapi aktor belum tentu merupakan orang: biasanya dinyatakan menggunakan kata benda diawal frase nama aktor.

Asosiasi / association

Komunikasi antara aktor dan use case yang berpartisipasi pada use case atau use case memiliki interaksi dengan aktor.

Ekstensi / extend

<< extend>>

Relasi use case tambahan kesebuah use case dinamakan use case yang ditambahkan dapat berdiri sendiri walau tanpa use case tambahan itu; mirip dengan prinsip intherince pada pemrograman berorientasi objek; biasanya use case tambahan memiliki nama depan yang sama dengan use case yang ditambahkan.

Generalisasi / generalization

Hubungan generalisasi dan spesialisasi (umum-khusus) antara dua buah use case dimana fungsi yang satu adalah fungsi yang lebih umum dari laainnya.

2. Activity Diagram

Activity Diagram menggambarkan workflow (aliran kerja) atau

aktivitas dari sebuah sistem atau proses bisnis atau menu yang ada

20

Page 31: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

pada perangkat lunak. Perlu diperhatikan bahwa diagram aktivitas

menggambarkan aktivitas sistem bukan apa yang dilakukan aktor, jadi

aktivitas yang dapat dilakukan oleh sistem. Berikut adalah simbol-

simbol yang ada pada diagram aktivitas:

Tabel 2.3 Simbol-Simbol Diagram Aktivitas

Simbol Deskripsi

Status awal

Status awal aktivitas sistem, sebuah diagram aktivitas memiliki sebuah status awal.

Aktivitas

Aktivitas yang dilakukan sistem, aktivitas biasanya diawali dengan kata kerja

Percabangan / decision

Asosiasi percabangan dimana jika ada pilihan aktivitas lebih dari satu.

Penggabungan / join

Asosiasi penggabungan dimana lebih dari satu aktivitas digabungkan menjadi satu.

Status akhir

Status akhir yang dilakukan sistem, sebuah diagram aktivitas memiliki sebuah status akhir.

21

Page 32: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Swimline

atau

Memisahkan organisasi bisnis yang bertanggung jawab terhadap aktivitas yang terjadi

3. Class Diagram

Class Diagram menggambarkan struktur sistem dari segi

pendefinisian kelas-kelas yang akan dibuat untuk membangun sistem.

Kelas memiliki apa yang disebut atribut dan metode atau operasi.

Berikut adalah simbol-simbol yang ada pada diagram kelas:

Tabel 2.4 Simbol-Simbol Diagram Kelas

Simbol Deskripsi

Kelas

Kelas pada struktur sistem

22

Page 33: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Antarmuka / Interface

Nama_interface

Sama dengan konsep interface dalam

pemrograman berorientasi objek

Asosiasi / Association

Relasi antar kelas dengan makna umum,

asosiasi biasanya juga disertai dengan

multiplicity.

Asosiasi berarah / Directed

Association

Relasi antarkelas dengan makna kelas satu digunakan oleh kelas yang lain, asosiasi biasanya juga disertai dengan multiplicity

Generalisasi

Relasi antarkelas dengan makna generalisasi-spesialisasi (umum khusus)

Kebergantungan / Dependency

Relasi antar kelas dengan makna

kebergantungan antarkelas

Agregasi / Aggregation

Relasi antarkelas dengan makna semua-

bagian (whole-part)

23

Page 34: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

4. Sequence Diagram

Diagram sekuen menggambarkan kelakuan objek pada use case

dengan mendeskripsikan waktu hidup objek dan message yang

dikirimkan dan diterima antar objek. Untuk menggambarkan diagram

sekuen maka harus diketahui objek- objek yang terlibat dalam sebuah

use case beserta metode-metode yang dimiliki kelas yang diinstansiasi

menjadi objek itu. Berikut adalah simbol-simbol yang ada pada

diagram sekuen:

Tabel 2.5 Simbol-Simbol Diagram Sekuen

Simbol Deskripsi

Aktor

Atau

Orang, proses, atau sistem lain yang berinteraksi dengan sistem informasi yang akan dibuat diluar sistem informasi itu sendiri, jadi walaupun simbol dari aktor adalah orang, tapi aktor belum tentu merupakan orang; biasanya dinyatakan menggunakan kata benda diawal frase nama aktor

Garis hidup / Lifeline

Menyatakan kehidupan suatu objek

24

Page 35: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Objek

Menyatakan objek yang berinteraksi pesan

Waktu Aktif

Menyatakan objek dalam keadaan aktif dan berinteraksi, semua yang terhubung dengan waktu aktif ini adalah sebuah tahapan yang dilakukan didalamnya.

Pesan Tipe Create

<<create>>

Menyatakan suatu objek membuat objek yang lain, arah panah mengarah pada objek yaang dibuat

Pesan Tipe Call

Menyatakan suatu objek menggail operasi /metode yang ada pada objek lain atau dirinya sendiri. Arah panah mengarah pada objek yang memiliki operasi / metode, karena ini menggil operasi / metode maka operasi / metode ya ng dipanggil harus ada pada diagram kelas sesuai dengan kelas objek yang berinteraksi

Pesan Tipe Send

Menyatakan bahwa suatu objek mengirimkan data / masukan / informasi ke objek lainnya, arah panah mengarah pada objek yang dikirimi.

Pesan Tipe Return

Menyatakan suatu objek yang yelah menjalankan suatu operasi atau metode menghasilkan suatu kembalian ke objek tertentu, arah panah mengarah pada objek yang menerima kembalian

Pesan Tipe Destroy

Menyatakan suatu objek mengakhiri hidup objek yang lain, arah panah mengarah pada objek yang diakhiri, sebaiknya jika ada create maka ada destroy

25

Page 36: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

2.2.9 Definisi Pengujian Black Box

Menurut Budiman (2012), berpendapat bahwa “Pengujian black box

merupakan metode perancangan data uji yang didasarkan pada

spesifikasi perangkat lunak. Data uji dibangkitkan, dieksekusi pada

perangkat lunak dan kemudian keluaran dari perangkat lunak diuji

apakah telah sesuai dengan yang diharapkan.”

Menurut Rosa dan Shalahuddin (2011), black box testing adalah

menguji perangkat lunak dari segi spesifikasi fungsional tanpa menguji

desain dan kode program. Pengujian dimaksudkan untuk mengetahui

apakah fungsi-fungsi, masukan, dan keluaran dari perangkat lunak sesuai

dengan spesifikasi yang dibutuhkan. Pengujian kotak hitam dilakukan

dengan membuat kasus uji yang bersifat mencoba semua fungsi dengan

memakai perangkat lunak apakah sesuai dengan spesifikasi yang

dibutuhkan. Kasus uji yang dibuat untuk melakukan pengujian black

box testing harus dibuat dengan kasus benar dan kasus salah.

Menurut Pressman (2010), black box testing juga disebut pengujian

tingkah laku, memusat pada kebutuhan fungsional perangkat lunak.

Teknik pengujian black box memungkinkan memperoleh serangkaian

kondisi masukan yang sepenuhnya menggunakan semua persyaratan

fungsional untuk suatu program.

Berdasarkan pendapat yang dikemukakan diatas dapat ditarik

kesimpulan bahwa metode pengujian Black box digunakan untuk

menguji sistem dari segi user yang dititik beratkan pada pengujian

26

Page 37: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

kinerja, spesifikasi dan antarmuka sistem tersebut tanpa menguji kode

program yang ada.

Berbeda dengan white box testing, black box testing tidak

membutuhkan pengetahuan mengenai, alur internal (internal path),

struktur atau implementasi dari software under test (SUT). Karena itu uji

coba black box memungkinkan pengembang software untuk membuat

himpunan kondisi input yang akan melatih seluruh syarat-syarat

fungsional suatu program.

Uji coba black box bukan merupakan alternatif dari uji coba white

box, tetapi merupakan pendekatan yang melengkapi untuk menemukan

kesalahan lainnya, selain menggunakan metode white box testing. Black

Box Testing dapat dilakukan pada setiap level pembangunan sistem.

Mulai dari unit, integration, system, dan acceptance.

Uji coba black box berusaha untuk menemukan kesalahan dalam

beberapa kategori, diantaranya:

1. Fungsi-fungsi yang salah atau hilang.

2. Kesalahan interface.

3. Kesalahan dalam struktur data atau akses database eksternal.

4. Kesalahan Performa

5. Kesalahan inisialisasi dan terminasi.

Tidak seperti metode white box yang dilaksanakan diawal proses,

uji coba black box diaplikasikan dibeberapa tahapan berikutnya. Karena

27

Page 38: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

uji coba black box dengan sengaja mengabaikan struktur kontrol,

sehingga perhatiannya difokuskan pada informasi domain.

2.2.10 Definisi Mobile Application

Menurut Janalta Interactive Inc. (2013), Mobile application adalah

jenis perangkat lunak aplikasi yang dirancang untuk berjalan dan

melakukan tugas-tugas tertentu pada perangkat mobile, seperti

handphone, smartphone, dan PDA’s. Semakin banyaknya perangkat

lunak aplikasi untuk perangkat mobile merupakan dampak dari semakin

pesatnya perkembangan tenologi mobile computing. Mobile application

tidak hanya mampu untuk melakukan proses layanan dasar seperti

layanan telepon maupun layanan pesan, tetapi sudah mampu untuk

menyajikan segala informasi dalam bentuk digital.

Menurut Babu Nripin, & Bhat, A. (2013), Terdapat tiga kategori

dalam mobile application yaitu mobile native application, mobile web

application, dan mobile hybrid application. Perbedaan kategori tersebut

berdasarkan Bahasa pemrograman yang digunakan dan layanan yang

dapat didukung oleh aplikasi mobile dimana masing-masing memiliki

kelebihan dan kekurangan. Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat yang

dikembangkan merupakan mobile native application.

Menurut Turban (2012), Mobile application juga biasa disebut

dengan mobile apps, yaitu istilah yang digunakan untuk medeskripsikan

aplikasi internet yang berjalan pada smartphone atau piranti mobile

lainnya. Aplikasi mobile biasanya membantu para penggunanya untuk

28

Page 39: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

terkoneksi dengan layanan internet yang biasa diakses pada PC atau

mempermudah mereka untuk menggunakan aplikasi internet pada piranti

yang bisa dibawa.

Berdasarkan definisi di atas, peneliti menarik kesimpulan bahwa

Mobile Application adalah proses pengembangan aplikasi untuk

perangkat genggam seperti PDA (Public Display of Affection), asisten

digital perusahaan atau telepon genggam. Aplikasi ini sudah ada pada

telepon selama manufaktur, atau di download oleh pelanggan dari toko

aplikasi dan dari distribusi perangkat lunak mobile platform yang lain.

2.2.11 Definisi XAMPP

Menurut Buana (2014), XAMPP adalah perangkat lunak open

source yang diunggah secara geratis dan bisa dijalankan di semua semua

operasi seperti windows, linux, solaris, dan mac.

Menurut Nugroho (2013), XAMPP adalah paket program web

lengkap yang dapat anda pakai untuk belajar pemrgoraman web,

khususnya PHP dan MySQL.

Menurut Riyanto (2010), mengemukakan bahwa XAMPP adalah

seperangkat paket PHP dan MySQL yang memiliki basis open source,

dimana software ini dapat digunakan sebagai alat pembantu untuk

mengembangkan aplikasi berbasis PHP. XAMPP ini berupa satu paket

aplikasi yang berisi beberapa perangkat lunak yang berbeda-beda.

Pada sebuah perangkat lunak atau aplikasi yang memililki database,

sangat membutuhkan server yang akan bekerja sebagai penyedia layanan

29

Page 40: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

dari perangkat lunak atau aplikasi tersebut. Salah satu server database

yang banyak digunakan adalah XAMPP.

2.2.12 Definisi Database

Menurut Ladjamudin (2013), database adalah sekumpulan data

store (bisa dalam jumlah yang sangat besar) yang tersimpan dalam

magnetic disk, oftical disk, magnetic drum, atau media penyimpanan

sekunder lainya. Sebuah perangkat lunak atau aplikasi akan lebih dinamis

jika semua data yang digunakan disimpan dalam bentuk database.

Dengan adanya database akan memudahkan pengembang dalam proses

perubahan data dari perangkat lunak atau aplikasi tersebut.

Menurut Sutarman (2012), Database merupakan sekumpulan file

yang saling berhubungan dan terorganisasi atau kumpulan record-record

yang menyimpan data dan hubungan diantaranya.

Berdasarkan definisi di atas, peneliti menarik kesimpulan bahwa

database atau Basis Data ialah sebuah koleksi terorganisir dari data. Data

tersebut biasanya diselenggarakan untuk dapat model aspek realitas

dengan cara yang mendukung proses yang sedang membutuhkan.

2.2.13 Definisi Android

Menurut Supardi (2017), Android merupakan sebuah sistem operasi

perangkat mobile berbasis linux yang mencakup sistem operasi,

middleware, dan aplikasi.

Menurut Safaat (2012), Android merupakan sistem operasi berbasis

Linux bagi telepon selular seperti telpon pintar dan komputer tablet.

30

Page 41: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Android juga menyediakan platform terbuka bagi para developer untuk

menciptakan aplikasi mereka sendiri yang akan digunakan untuk

berbagai macam piranti gerak. Awalnya, Google Inc. membeli Android

Inc., pendatang baru yang membuat software untuk ponsel. Kemudian

dalam pengembangan Android, dibentuklah Open Handset Alliance,

konsorsium dari 34 perusahaan Hardware, Software dan telekomunikasi,

termasik Google, HTC, Intel, Motorola, Qualcomm, T-Mobile, dan

Nvidia.

2.2.14 Definisi MySQL

Menurut Buana (2014), “MySQL merupakan database server

yang paling digunakan dalam pemrograman PHP. MySQL digunakan

untuk menyimpan data dalam database dan memanipulasi data-data

yang diperlukan. Manipulasi data tersebut berupa menambah,

mengubah, dan menghapus data yang berada dalam database”.

Menurut Nugroho (2013), “MySQL adalah software atau program

Database Server”. Sedangkan SQL adalah Bahasa pemrogramannya,

Bahasa permintaan (query) dalam database server lain, seperti SQL

Server, Oracle, PostgreSQL dan lainnya.

Menurut Aditya (2011), MySQL adalah sebuah perangkat lunak

sistem manajemen basis data SQL (bahasa Inggris: database

management system) atau DBMS yang multithread, multiuser, dengan

sekitar 6 juta instalasi diseluruh dunia. MySQL AB membuat MySQL

tersedia sebagai perangkat lunak gratis di bawah lisensi GNU General

31

Page 42: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Public License (GPL), tetapi mereka juga menjual dibawah lisensi

komersial untuk kasus-kasus dimana penggunaannya tidak cocok

dengan penggunaan GPL. Tidak seperti Apache yang merupakan

software yang dikembangkan oleh komunitas umum, dan hak cipta

untuk kode sumber dimiliki oleh penulisnya masing-masing, MySQL

dimiliki dan disponsori oleh sebuah perusahaan komersial Swedia yaitu

MySQL AB. MySQL AB memegang penuh hak cipta hampir atas semua

kode sumbernya.

Gambar 2.4 Logo MySQL

32

Page 43: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

3.1 Metode Penelitian

Gambar 3.1 Alur Penelitian

Dalam melakukan penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif yang

bersifat deskriptif analitik yang bertujuan untuk pemaparan situasi yang diteliti dan

disajikan dalam bentuk uraian naratif. Hakikat pemaparan data pada umumnya

menjawab pertanyaan-pertanyaan mengapa dan bagaimana suatu fenomena terjadi.

33

Page 44: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Metode penelitian yang dilakukan untuk mendapatkan data dan informasi adalah

metode studi pustaka, yaitu penggumpulan data dan informasi dengan cara

membaca buku-buku referensi, e-book dan website.

Menurut Moleong (2008) menjelaskan bahwa penelitian deskriptif yaitu

penelitian yang menggambarkan dan melukiskan keadaan obyek penelitian pada

saat sekarang sebagaimana adanya berdasarkan fakta-fakta. Penelitian ini

merupakan usaha untuk mengungkapkan masalah atau keadaan sebagaimana

adanya sehingga hanya bersifat sebagai pengungkap fakta. Hasil penelitian

ditekankan untuk memberikan gambaran secara obyektif tentang keadaan yang

sebenarnya dari obyek yang diteliti. Pertanyaan dengan kata Tanya “mengapa”,

“alasan apa” dan “bagaimana terjadinya” akan senantiasa dimanfaatkan peneliti.

Menurut Sugiyono (2010), menjelaskan bahwa metode penelitian kualitatif

biasa disebut metode penelitian naturalistik adalah metode penelitian yang

digunakan untuk meneliti pada obyek yang alamiah, dimana peneliti adalah sebagai

instrument kunci, sedangkan teknik pengumpulan data dilakukan dengan metode

wawancara, analisis data bersifat induktif, dan hasil penelitian kualitatif lebih

menekankan makna daripada generalisasi.

Berdasarkan permasalahan-permasalahan yang terjadi, maka metode

pengembangan perangkat lunak yang digunakan adalah metode spiral. Metode

spiral merupakan perbaikan dari model waterfall dan prototype dengan

menggabungkan keuntungan dari kedua model tersebut. Selain itu, metode spiral

dirancang secara revolusioner dengan tahapan yang jelas dan terbuka bagi

partisipasi pemesan untuk ikut serta dalam menentukan pemodelan sistem. Dalam

34

Page 45: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

metode tersebut, terdapat beberapa tahapan dalam rancang bangun sistem seperti

terlihat pada Gambar 3.2 dibawah ini:

Gambar 3.2 Tahapan-Tahapan Metode Spiral

Berdasarkan gambar diatas, adapun berikut penjelasan mengenai tahapan-

tahapan metode spiral, yaitu:

1. Komunikasi Pelanggan (Customer Comunication)

Dalam tahap ini penelitian dilakukan dengan cara berkomunikasi antar

pengembang dan user secara efektif untuk identifikasi masalah dan penentuan

kebutuhan kerja. Komunikasi yang dilakukan untuk mendapatkan dan

mengumpulkan bahan dan data penelitian sesuai dengan apa yang dibutuhkan.

dalam hal ini ada beberapa teknik yang dilakukan yaitu:

a. Wawancara

Wawancara merupakan percakapan antar dua pihak dengan maksud

tertentu. Dalam penelitian ini, wawancara dilakukan bertujuan untuk

35

Page 46: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

memperoleh izin dalam melakukan penelitan mengenai bahan dan data

yang dibutuhkan dalam penelitian rancang bangun aplikasi.

b. Observasi

Observasi dilakukan dengan melakukan pengamatan langsung pada

Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa untuk mengidentifikasi masalah

dan analisis kebutuhan rancang bangun aplikasi yang akan dilakukan.

c. Dokumentasi

Dokumentasi digunakan untuk melengkapi kebutuhan dan

kesempurnaan data penelitian yang dilakukan di Dinas Kesehatan

Kabupaten Sumbawa. Data diambil berdasarkan sumber data tambahan

yang terbagi atas sumber data arsip atau dokumentasi resmi lainnya yang

berada di Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa.

2. Perencanaan (Planning)

Dalam tahap ini penelitian dilakukan dengan mendefinisikan sumber daya,

batas waktu, serta rencana dalam rancang bangun sistem yang akan dilakukan.

3. Analisis (Analysis)

Dalam tahap ini dilakukan dengan melakukan analisis data dari hasil

wawancara dan observasi yang telah dilakukan untuk menentukan kebutuhan

alat dan bahan dalam rancang bangun aplikasi.

4. Teknik (Engineering)

Dalam tahap ini penelitian dilakukan dengan cara membuat atau

merancang bangun aplikasi sesuai dengan identifikasi masalah dan analisis

yang telah dilakukan. Permodelan data akan dibuat dengan menggunakan Data

36

Page 47: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Flow Diagram (DFD) untuk menjelaskan secara rinci dan detail mengenai

rancang bangun sistem yang akan dilakukan.

5. Konstuksi & Rilis (Construction & Release)

Dalam tahap ini dilakukan dengan uji coba sistem yang telah dibangun

untuk mengetahui apakah aplikasi sudah berjalan sesuai dengan apa yang

diharapkan.

6. Evaluasi Pelanggan (Customer Evaluation)

Dalam tahap ini merupakan tahap evaluasi dari aplikasi yang telah

dibangun dan di uji coba sebagai acuan untuk menentukan alur aplikasi yang

berjalan sesuai dengan prosedur-prosedur dalam rancang bangun aplikasi yang

telah dilakukan.

3.2 Alat dan Bahan Penelitian

3.2.1 Analisa Kebutuhan Perangkat

Dalam merancang dan membangun Aplikasi Media Promosi Hidup

Sehat Berbasis Android mempunyai kebutuhan yang harus dipenuhi

seperti kebutuhan perangkat keras (Hardware) dan kebutuhan perangkat

lunak (Software). Berdasarkan penelitian yang dilakukan, adapun alat

dan bahan penelitian yang digunakan yaitu:

1. Perangkat Keras (Hardware)

Untuk melakukan penelitian dalam merancang bangun aplikasi

dibutuhkan dua perangkat keras (hardware) yaitu laptop dan

smartphone dengan spesifikasi sebagai berikut:

37

Page 48: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

a. Laptop

Adapun spesifikasi perangkat keras (hardware) laptop yang

dibutuhkan sebagai berikut:

Tabel 3.1 Spesifikasi Perangkat Keras (Hardware) Laptop

No Perangkat Keras Spesifikasi

1 Laptop

• Processor Intel Core

i3-3720M 2,40 GHz

• RAM 4 GB DDR 3

• Intel HD Graphic

3000

• Harddisk 500 GB

b. Smartphone

Adapun spesifikasi perangkat keras (hardware) smartphone yang

dibutuhkan sebagai berikut:

Tabel 3.2 Spesifikasi Perangkat Keras (Hardware) Smartphone

No Perangkat Keras Spesifikasi

1 Smartphone

• Processor Quad-

Core 1,25 GHz

• RAM 2 GB

• ROM 16 GB

38

Page 49: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

2. Perangkat Lunak (Software)

Untuk melakukan penelitian dalam merancang bangun aplikasi

dibutuhkan dua perangkat lunak (software) yaitu laptop dan

smartphone dengan spesifikasi sebagai berikut:

a. Laptop

Adapun spesifikasi perangkat lunak (software) laptop yang

dibutuhkan sebagai berikut:

Tabel 3.3 Spesifikasi Perangkat Lunak (Software) Laptop

No Perangkat Lunak Spesifikasi

1 Sistem Operasi Windows 7 64bit

2 Text Editor Sublime 3

3 Basis data MySQL

4 Bahasa Pemrograman JavaScript

5 Server XAMPP

6

IDE (Integrated

Development

Environment)

Android Studio Versi 3.3.2

7

SDK (Software

Development Kit)

JDK (Java Development Kit)

8

Desain Interface dan

Mockup

CorelDraw 2018

39

Page 50: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

b. Smartphone

Adapun spesifikasi perangkat lunak (software) smartphone yang

dibutuhkan sebagai berikut:

Tabel 3.4 Spesifikasi Perangkat Lunak (Software) Smartphone

No Perangkat Lunak Spesifikasi

1 Sistem Operasi Android Lollipop Versi 5.2.

3.2.2 Analisa Kebutuhan Data

Dalam melakukan penelitian ini data yang digunakan sebagai bahan

dalam penelitian merupakan data-data yang bersumber dari Dinas

Kesehatan Kabupaten Sumbawa. Berikut ini data-data yang digunakan

sebagai bahan untuk rancang bangun aplikasi yaitu:

1. Data profil Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa.

2. Data Divisi dalam Bidang Promosi dan Pemberdayaan Masyarakat

Dinas Kabupaten Sumbawa.

3. Data media hidup sehat Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa.

Berdasarkan data-data tersebut maka data akan diolah menjadi suatu

informasi sebagai bahan untuk merancang dan membangun aplikasi

media promosi hidup sehat sesuai dengan apa yang diharapkan.

3.3 Tempat dan Waktu Penelitian

3.3.1 Waktu Penelitian

Adapun Penelitian dilakukan yaitu mulai dari bulan Maret-Mei 2019.

40

Page 51: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

3.3.2 Tempat Penelitian

Penelitian dilakukan di Dinas Kesehatan yang berada di Kabupaten

Sumbawa yang beralamat di Jl. Garuda No. 81 Sumbawa Besar.

41

Page 52: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

BAB IV

HASIL DAN PEMBAHASAN

Untuk memulai pembangunan suatu program aplikasi, terlebih dahulu

dilakukan perencanaan pengembangan perangkat lunak berdasarkan pengumpulan

data dan kebutuhan dari pengguna. Adapun langkah-langkah dalam pembuatan

program ini adalah sebagai berikut.

4.1 Analisa Program

Analisa program yang sedang berjalan didefinisikan sebagai penguraian

dari suatu sistem yang utuh menjadi komponennya dengan maksud untuk

mengidentifikasi dan mengevaluasi permasalahan yang terjadi.

Program yang sedang berjalan di masyarakat saat ini untuk mengetahui

cara mengelola hidup sehat dengan baik dan benar bisa melalui media cetak

yang sudah di terbitkan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa namun

hasil yang didapatnya tentu masih kurang dari ekspektasi karena sebagian

informasi yang ada di media cetak tersebut terkadang tidak dapat dipahami

secara langsung oleh masyarakat ditambah lagi minimnya kesadaran

masyarakat dalam membaca. Adapun proses yang dilakukan dapat dilihat pada

flowmap diagram berikut.

42

Page 53: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Gambar 4.1 Flowmap Program yang Sedang Berjalan

Pada gambar 4.1 diatas menjelaskan tentang bagaimana proses yang saat

ini sedang berjalan dalam mendapatkan informasi kesehatan dari Dinas

Kesehatan Kabupaten Sumbawa. Pertama pada Bidang Promosi dan

Pemberdayaan Masyarakat membuat media informasi kesehatan berupa

pamflet, brosur, leflet, buku saku, spanduk, dan baliho. Kemudian masyarakat

dapat menerima media informasi kesehatan tersebut dari Dinas Kesehatan

Kabupaten Sumbawa. Jika belum mendapatkan, maka dapat diambil di Dinas

Kesehatan Kabupaten Sumbawa. Namun, jika sudah mendapatkan media

43

Page 54: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

informasi kesehatan tersebut, masyarakat dapat melakukan pola hidup sehat

yang terdapat pada media informasi kesehatan.

4.2 Rancangan Sistem Usulan

Berdasarkan identifikasi masalah yang telah dilakukan, penulis bermaksud

untuk mengusulkan suatu sistem yang dapat memudahkan masyarakat dalam

mendapatkan informasi kesehatan yang telah dibuat oleh Dinas Kesehatan

Kabupaten Sumbawa. Adapun alur kerja sistem yang diusulkan yaitu:

Gambar 4.2 Flowmap Rancangan Sistem Usulan

44

Page 55: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Pada gambar 4.2 diatas menjelaskan tentang bagaimana proses agar

masyarakat dapat melihat informasi kesehatan melalui media digital berbasis

android. Pertama, sistem ini akan menampilkan tampilan splash screen yang

nantinya sistem akan menampilkan beberapa daftar informasi kesehatan.

Kemudian informasi tersebut dapat dilihat oleh masyarakat dan memiliki fitur

komentar yang dapat diisi langsung oleh masyarakat. Lalu masyarakat akan

selalu mendapatkan informasi kesehatan terbaru melalui fitur notifikasi yang

terdapat didalam sistem.

4.3 Rancangan Sistem

Setelah melakukan analisa yang diperlukan guna mendapatkan kebutuhan

data, penulis memulai melakukan perancangan aplikasi dari data yang terlah

didapatkan. Adapun rancangan sistem yang dilakukan dalam pembuatan

Rancang Bangun Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android

adalah sebagai berikut:

4.3.1 Use Case Diagram

Pada bagian use case diagram dibagi menjadi dua bagian, yang

digambarkan sebagai use case diagram admin dan use case diagram user.

Berikut ini adalah use case diagram pada Rancang Bangun Aplikasi

Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android:

a. Use Case Diagram Admin

Adapun perancangan use case diagram admin adalah sebagai berikut:

45

Page 56: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Gambar 4.3 Use Case Diagram Admin

Pada gambar 4.3 diatas menjelaskan tentang use case diagram

admin akan menampilkan login saat aplikasi pertama kali dibuka dan

login hanya dapat diakses oleh admin saja, kemudian masuk ke

halaman dashboard admin, didalamnya admin dapat menambahkan

informasi kesehatan dan menghapus informasi kesehatan.

b. Use Case Diagram User

Adapun perancangan use case diagram admin adalah sebagai berikut:

Gambar 4.4 Use Case Diagram User

46

Page 57: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Pada gambar 4.4 diatas menjelaskan tentang use case diagram user yang

nantinya akan menampilkan halaman masukkan data agar dapat divalidasi

sebagai user dan setelah itu dapat melakukan komentar didalam informasi

kesehatan kemudian ketika sudah memasukkan data user akan masuk ke

halaman beranda informasi kesehatan, kemudian user dapat memilih

informasi kesehatan yang sudah tersaji didalam beranda sesuai keinginan

dan kebutuhan lalu user pun dapat melihat informasi kesehatan yang telah

dipilih sesuai keinginan dan ketika sudah melihat informasi kesehatan

tersebut maka user dapat memberikan komentar didalamnya ketika sudah

melihat informasi kesehatan tersebut, kemudian user akan menerima

notifikasi informasi kesehatan terbaru secara up to date dari admin.

4.3.2 Activity Diagram

Activity diagram adalah representasi grafis dari seluruh tahapan alur

kerja yang mengandung aktivitas, pilihan tindakan, perulangan dan hasil dari

aktivitas tersebut. Diagram ini dapat digunakan untuk menjelaskan proses

bisnis dan alur kerja operasional secara langkah demi langkah dari komponen

suatu aplikasi. Dibawah ini adalah activity diagram pada Rancang Bangun

Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android sebagai berikut:

a. Acitivity Diagram Dashboard Admin

Adapun activity diagram dashboard admin adalah sebagai berikut:

47

Page 58: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Gambar 4.5 Activity Diagram Dashboard Admin

Pada gambar 4.5 diatas menjelaskan tentang activity diagram dashboard

admin, pada suatu awalan proses aktivitas dimulai saat admin meminta data

informasi ke database yang nantinya akan di proses oleh database lalu di

tampilkan pada perangkat user, setelah proses awalan berjalan dengan baik,

admin pun dapat menambahkan data informasi yang nantinya akan diproses

oleh database dan apabila berhasil data informasi tersebut dapat

ditampilkan di perangkat user, serta admin pun dapat menghapus data

informasi yang nantinya akan diproses oleh database hingga status hapus

data informasi telah berhasil dihapus.

48

Page 59: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

c. Acitivity Diagram Validasi Data User

Adapun activity diagram validasi data user adalah sebagai berikut:

Gambar 4.6 Activity Diagram Validasi Data User

Pada gambar 4.6 diatas menjelaskan tentang activity diagram validasi

data user, proses aktivitas dimulai saat user membuka aplikasi user,

kemudian aplikasi akan menampilkan halaman data user setelah itu user

akan memasukkan nama, kemudian database akan memproses data user

tersebut yang nantinya setelah di proses akan divalidasi, user jika telah

memasukkan nama akan dinyatakan benar dan akan melanjutkan proses

meminta beranda dan dapat melihat beranda oleh user, namun apabila user

49

Page 60: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

belum memasukkan nama akan dinyatakan salah dan akan ada diarahkan

agar memasukkan nama kembali.

d. Acitivity Diagram User

Adapun activity diagram user adalah sebagai berikut:

Gambar 4.7 Activity Diagram User

Pada gambar 4.7 diatas menjelaskan tentang activity diagram user,

proses aktivitas dimulai saat aplikasi meminta data user lalu akan diproses

oleh database yang nantinya data user akan ditampilkan, kemudian aplikasi

akan meminta data informasi ke database agar yang akan diproses melalui

database agar dapat menampilkan data informasi ke user. Jika sudah dapat

dilihat oleh user, maka user dapat memilih data informasi dan ketika sudah

melihat data informasi, user dapat memasukkan komentar, ketika sudah

50

Page 61: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

memasukkan komentar maka, komentar tersebut akan di proses oleh

database dan akan ditampilkan di aplikasi.

4.3.3 Sequence Diagram

Sequence diagram pada aplikasi ini dibagi menjadi dua bagian yaitu

bagian admin dan bagian user, setiap bagian mempunyai beberapa sequence

diagram yang berfungsi untuk menggambarkan interaksi antar objek-objek

yang ada, berikut ini adalah sequence diagram pada Rancang Bangun

Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android:

a. Sequence Diagram Dashboard Admin

Adapun perancangan sequence diagram dashboard admin adalah

sebagai berikut:

Gambar 4.8 Sequence Diagram Dashboard Admin

Pada gambar 4.8 diatas menjelaskan tentang sequence diagram

dashboard admin, proses dimulai saat admin membuka halaman dashboard

51

Page 62: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

admin, halaman tersebut diawali dengan tampilan halaman dashboard. Lalu

Dashboard akan meminta dan menampilkan data informasi dari database.

Admin pun dapat melihat data informasi yang nantinya admin dapat

menambahkan informasi kesehatan yang nantinya database akan

menampilkan data informasi kesehatan untuk yang telah di tambah oleh

admin, kemudian data informasi kesehatan tersebut dapat dihapus oleh

admin.

b. Sequence Diagram User

Adapun perancangan sequence diagram user adalah sebagai berikut:

Gambar 4.9 Sequence Diagram User

Pada gambar 4.9 diatas menjelaskan tentang sequence diagram user,

proses dimulai pada saat beranda mengambil data informasi dari database

lalu menampilkan data informasi. Kemudian user memasukkan data nama

dan melihat data informasi kesehatan yang telah disimpan dalam database,

52

Page 63: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

lalu user dapat memilih data informasi yang ingin dilihat yang nantinya

ketika sudah dilihat, user dapat memberikan komentar terkait data informasi

yang telah dilihat oleh user.

4.3.4 Class Diagram

Class diagram pada aplikasi ini menunjukkan interaksi antar kelas dan

aplikasi serta garis yang dihubungkan antar kelas menunjukkan hubungan

komunikasi antara class diagram. Berikut ini merupakan class diagram pada

Rancang Bangun Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android:

Gambar 4.10 Class Diagram

53

Page 64: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

4.3.5 Merancang Database Fisik

Database fisik pada aplikasi ini berfungsi untuk menggambarkan table

yang ada pada database aplikasi, berikut adalah tabel database fisik Rancang

Bangun Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android:

a. Tabel Content Sehat

Tabel content sehat dalam hal ini adalah data content sehat yang

berfungsi untuk menampung data informasi kesehatan. Tabel content sehat

yang terdiri dari id, judul, dan isi dengan struktur sebagai berikut:

Tabel 4.1 Tabel Content Sehat

Keterangan:

1. Id merupakan primary key pada tabel content sehat yang digunakan

untuk menyimpan data id content sehat.

2. Judul digunakan untuk menyimpan data judul.

3. Isi digunakan untuk menyimpan data isi.

b. Tabel Komenan

Tabel komenan dalam hal ini adalah data komentar yang berfungsi

untuk menampung data komentar. Tabel komenan yang terdiri dari id,

komen, dari, dan posisi dengan struktur sebagai berikut:

Nama Field Tipe Data Ukuran Field Keterangan

id int 11 primary key

judul varchar 200

isi text -

54

Page 65: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Tabel 4.2 Tabel Komenan

Keterangan:

1. Id merupakan primary key pada tabel komenan yang digunakan untuk

menyimpan data id komenan.

2. Komen digunakan untuk menyimpan data komentar.

3. Dari digunakan untuk menyimpan data nama pengguna.

4. Posisi digunakan untuk menyimpan data posisi.

4.3.6 Perancangan Antarmuka (Interface)

Perancangan antarmuka (Interface) merupakan aspek penting dalam

perancangan aplikasi, karena berhubungan dengan tampilan dan interaksi

yang memudahkan user dalam menggunakannya. Adapun rancangan

antarmuka pada aplikasi ini sebagai berikut:

a. Perancangan Antarmuka (Interface) Admin

1. Perancangan Antarmuka (Interface) Dashboard Admin

Adapun perancangan antarmuka (interface) Dashboard admin adalah

sebagai berikut:

Nama Field Tipe Data Ukuran Field Keterangan

id int 11 primary key

komen text -

dari varchar 200

posisi varchar 200

55

Page 66: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Gambar 4.11 Perancangan Antarmuka (Interface) Dashboard Admin

Pada gambar 4.11 diatas menjelaskan tentang perancangan

antarmuka (interface) Dashboard admin, dalam rancangan tersebut

merupakan tampilan dashboard yang berfungsi untuk memasukkan

data informasi kesehatan, ketika sudah memasukkan data informasi

kesehatan maka data tersebut akan tampil di urutan bawah yang

nantinya urutan informasi kesehatan yang tampil dapat dihapus oleh

admin.

b. Perancangan Antarmuka (Interface) User

1. Perancangan Antarmuka (Interface) Splash Screen User

Adapun perancangan antarmuka (interface) Splash Screen User adalah

sebagai berikut:

56

Page 67: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Gambar 4.12 Perancangan Antarmuka (Interface) Splash Screen User

Pada gambar 4.12 diatas menjelaskan tentang perancangan

antarmuka (interface) splash screen user, dalam rancangan tersebut

merupakan tampilan splash screen sebagai awal mula tampilan aplikasi.

Terdapat logo aplikasi beserta background yang didalamnya terdapat

pattern-pattern agar aplikasi tersebut terlihat menarik dipandang oleh

user.

2. Perancangan Antarmuka (Interface) Memasukkan Data User

Adapun perancangan antarmuka (interface) Memasukkan Data User

adalah sebagai berikut:

57

Page 68: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Gambar 4.13 Perancangan Antarmuka (Interface) Memasukkan Data User

Pada gambar 4.13 diatas menjelaskan tentang perancangan

antarmuka (interface) memasukkan data user, dalam rancangan

tersebut merupakan tampilan memasukkan data user yang dimana

fungsinya sebagai nama pengguna agar dapat memberikan komentar

pada informasi kesehatan. Terdapat gambar, judul, da nisi informasi

kesehatan didalamnya ketika sebelum user memasukkan nama yang

akan menjadi nama pengguna aplikasi tersebut.

3. Perancangan Antarmuka (Interface) Beranda

Adapun perancangan antarmuka (interface) beranda adalah sebagai

berikut:

58

Page 69: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Gambar 4.14 Perancangan Antarmuka (Interface) Beranda

Pada gambar 4.14 diatas menjelaskan tentang perancangan

antarmuka (interface) beranda, dalam rancangan tersebut merupakan

tampilan beranda yang merupakan daftar informasi kesehatan. Terdapat

gambar, judul, da nisi informasi kesehatan didalam beranda yang

sebelumnya sudah dilalui proses pengolahan informasi kesehatan oleh

admin. Sehingga user dapat secara langsung membaca informasi

kesehatan tersebut di aplikasi sesuai dengan kebutuhan yang

diinginkannya.

4. Perancangan Antarmuka (Interface) Informasi Kesehatan

Adapun perancangan antarmuka (interface) informasi kesehatan adalah

sebagai berikut:

59

Page 70: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Gambar 4.15 Perancangan Antarmuka (Interface) Informasi Kesehatan

Pada gambar 4.15 diatas menjelaskan tentang perancangan

antarmuka (interface) informasi kesehatan, dalam rancangan tersebut

merupakan tampilan informasi kesehatan yang sudah dipilih oleh user

untuk dilihat dan dibaca. Terdapat tampilan yaitu judul, gambar, da nisi

informasi kesehatan. Dalam perancangan antarmuka tersebut, user akan

disajikan informasi kesehatan yang telah dipilih dari beranda tentunya

sesuai dengan keinginan user dalam memilih informasi kesehatan

tersebut.

5. Perancangan Antarmuka (Interface) Komentar

Adapun perancangan antarmuka (interface) komentar adalah sebagai

berikut:

60

Page 71: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Gambar 4.16 Perancangan Antarmuka (Interface) Komentar

Pada gambar 4.16 diatas menjelaskan tentang perancangan

antarmuka (interface) komentar, dalam rancangan tersebut merupakan

tampilan user memberikan komentar ke informasi kesehatan yang telah

dibaca.

4.4 Implementasi Program

Adapun implementasi program dalam pembuatan Aplikasi Media Promosi

Hidup Sehat Berbasis Android adalah sebagai berikut:

a. Antarmuka Admin

1. Antarmuka Dashboard Admin

Adapun antarmuka Dashboard admin adalah sebagai berikut:

61

Page 72: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Gambar 4.17 Antarmuka Dashboard Admin

Pada gambar 4.17 diatas merupakan tampilan dashboard admin yang

dimana admin dapat melakukan aktivitas seperti memasukkan dan

menghapus informasi kesehatan.

b. Antarmuka User

1. Antarmuka Splash Screen

Adapun antarmuka splash screen adalah sebagai berikut:

62

Page 73: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Gambar 4.18 Antarmuka Splash Screen

Pada gambar 4.18 diatas merupakan tampilan pertama program yang

muncul sementara ketika user sebelum masuk ke beranda. Terdapat

antarmuka splash screen yang didalamnya terdiri dari logo yang

dinamakan kitasehat serta terlihat background yang menggambarkan

tentang kesehatan.

2. Antarmuka Memasukkan Data User

Adapun antarmuka memasukkan data user adalah sebagai berikut:

Gambar 4.19 Antarmuka Memasukkan Data User

Pada gambar 4.19 diatas merupakan tampilan program yang dimana

user harus memasukkan data terlebih dahulu guna sebagai identitas user

yang nantinya ketika user telah memasukkan nama, user dapat

memberikan komentar disetiap informasi kesehatan yang telah dilihat oleh

63

Page 74: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

user. Setelah memasukkan nama, user dapat melihat beranda informasi

kesehatan yang telah diinput oleh admin.

3. Antarmuka Beranda

Adapun antarmuka beranda adalah sebagai berikut:

Gambar 4.20 Antarmuka Beranda

Pada gambar 4.20 diatas merupakan tampilan program beranda

informasi kesehatan, user dapat melihat daftar informasi kesehatan dan

user dapat melihat salah satu informasi kesehatan yang sedang diinginkan

tentunya dengan cara yang mudah hanya cukup user tersebut klik

informasi yang diinginkan. Ketika sudah dipilih sesuai keinginan, user

dapat membaca dan memberikan komentar apabila informasi kesehatan

tersebut berguna atau ada kekurangan.

64

Page 75: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

4. Antarmuka Informasi Kesehatan

Adapun antarmuka informasi kesehatan adalah sebagai berikut:

Gambar 4.21 Antarmuka Informasi Kesehatan

Pada gambar 4.21 diatas merupakan tampilan informasi kesehatan,

user dapat melihat informasi kesehatan yang telah dipilih. Didalamnya

terdapat button kembali ke beranda, lalu dibawahnya terdapat judul

informasi kesehatan, lalu ada gambar, kemudian dibawah gambar terdapat

informasi kesehatan yang telah dipilih oleh user sebelumnya dan dapat

dibaca oleh user

5. Antarmuka Komentar

Adapun antarmuka komentar adalah sebagai berikut:

65

Page 76: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Gambar 4.22 Antarmuka Komentar

Pada gambar 4.22 diatas merupakan tampilan program informasi kesehatan

beserta fitur komentar, yang dimana user dapat memberikan komentar terkait

informasi kesehatan yang telah dibaca. Didalamnya terdapat nama user yang

sebelumnya user sudah memasukkan nama sebagai tanda pengenal ketika ingin

memberikan komentar, dan hasilnya terdapat pada gambar diatas. Fitur

komentar juga akan berguna untuk user ketika telah membacanya dan

memberikan aspirasi supaya informasi kesehatan yang sebelumnya kurang

baik dapat diperbaiki oleh pengelola aplikasi tersebut.

66

Page 77: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

4.5 Hasil Pengujian

Pengujian sistem merupakan proses pengeksekusian sistem perangkat lunak

untuk menentukan apakah sistem tersebut cocok dengan spesifikasi sistem dan

berjalan di lingkungan yang diinginkan. Pengujian sistem sering diasosiasikan

dengan pencarian bug, ketidaksempurnaan program, kesalahan pada program

yang menyebabkan kegagalan pada eksekusi sistem perangkat lunak.

Pengujian dilakukan dengan menguji setiap proses dan kemungkinan

kesalahan yang terjadi untuk setiap proses. Adapun pengujian sistem yang

digunakan adalah Blackbox atau yang biasa disebut dengan pengujian

struktural melibatkan pengetahuan teknis terperinci. Adapun hasil dari

pengujian pada sistem ini adalah sebagai berikut:

1. Pengujian Dashboard Admin

Adapun pengujian dashboard admin sebagai berikut:

Tabel 4.3 Tabel Pengujian Dashboad Admin

2. Pengujian Notifikasi

Adapun pengujian notifikasi sebagai berikut:

67

Page 78: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Tabel 4.4 Tabel Pengujian Notifikasi

3. Pengujian Memasukkan Data

Adapun pengujian memasukkan data sebagai berikut:

Tabel 4.5 Tabel Pengujian Memasukkan Data

4. Pengujian Beranda

Adapun pengujian beranda sebagai berikut:

Tabel 4.6 Tabel Pengujian Beranda

\\

68

Page 79: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

5. Pengujian Komentar

Adapun pengujian komentar sebagai berikut:

Tabel 4.7 Tabel Pengujian Komentar

69

Page 80: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

BAB V

PENUTUP

Kesimpulan dan saran dari penelitian skripsi yang berjudul: “Rancang Bangun

Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android” adalah sebagai berikut:

5.1 Kesimpulan

Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android sudah selesai

dirancang dengan perancangan berorientasi objek dan dibangun menggunakan

bahasan pemrograman Java di Android Studi versi 3.3.2. Aplikasi telah menyajikan

data informasi kesehatan yang dapat menjadi masukan kepada Dinas Kesehatan

Kabupaten Sumbawa guna mengembangkan proses penyajian data informasi bagi

masyarakat terkait segala hal yang bertujuan pada peningkatan kualitas kesehatan,

baik itu kesehatan individu maupun masyarakat serta memberikan kemudahan bagi

pengguna untuk mengelola hidup sehat yang tepat.

5.2 Saran

Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android ini sudah tentu masih

jauh dari kata sempurna dan masih memiliki banyak kekurangan. Untuk itu perlu

dilakukan pengembangan dan penyempurnaan aplikasi agar lebih baik. Adapun

saran yang dapat disampaikan mengenai Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat

Berbasis Android ini adalah sebagai berikut:

1. Fitur dari aplikasi dapat ditambahkan, seperti informasi yang disajikan,

kurangnya penggunaan animasi dan button-button pembantu lainnya.

Diharapkan kedepannya untuk ditambahkan fitur-fitur tersebut agar

70

Page 81: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

aplikasi semakin nyaman digunakan.

2. Aplikasi secara regulasi/kebijakan diterapkan oleh Dinas Kesehatan

Kabupaten Sumbawa dengan implementasi pada hosting dan upload ke

playstore agar memudahkan admin serta user mendapatkan jangkauan yang

lebih luas dalam mengoperasikan aplikasi tersebut.

Demikian saran yang dapat penulis berikan, semoga saran tersebut dapat

dijadikan sebagai bahan masukan yang bermanfaat bagi penulis khususnya dan

pengembangan pada umumnya.

71

Page 82: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

DAFTAR PUSTAKA

Amin, Muhammad. 2016. “Analisis Penjualan Komputer Pada Putra Jawa

Komputer Berbasis Web”. Jurnal Tecnologia. Vol 7 No.4 Hal. 253.

Tanggal Akses: 2 Maret 2019.

Astari, Rita. “Rancang Bangun Pengelolaan Hidup Sehat Berbasis Android.”

Skripsi, Fakultas Sains dan Teknologi (2018).

Beck, Mary E. 2011. Ilmu Gizi dan Diet: Hubungannya Dengan Penyakit

-penyakit Untuk Perawat dan Dokter. Yogyakarta: Andi Yogyakarta.

Berita Satu. 2013. Survei Kesehatan AIA: Pola Hidup Masyarakat Indonesia

Terburuk di Asia Pasifik. https://www.beritasatu.com/asuransi/1564.

19 Desember 2013.

Buana, I Komang Setia. 2014. “Jago Pemograman PHP”. Jakarta: Dunia

Komputer.

Budiman, Agustiar. 2012. Pengujian Perangkat Lunak dengan Metode Black Box

Pada Proses Pra Registrasi User Via Website. Makalah, halaman: 4.

Gitosudarmo, Indiryo. 2014. Manajemen Pemasaran. Cetakan ketiga, Edisi kedua.

Yogyakarta: BPEE.

Janalta Interactive Inc. 2013. Technopedia. Diakses pada tanggal 2 Maret 2019,

from Technopedia:

http://www.techopedia.com/definition/2953/mobileapplication-mobile

-app.

Ladjamudin, Al-Bahra Bin. 2013. Analisis dan Desain Sistem Informasi.

Yogyakarta: Graha Ilmu.

Lestariningsih, Endang., Ardhianto, Eka & Handoko, W. 2015. “Rancang

Bangun E-Office Administrasi Surat di Baigian Humas Universitas

Stikubank Semarang”. Jurnal Dinamika Informatika. Vol. 7 No. 2 hal.

103. Tanggal Akses: 2 Maret 2019.

72

Page 83: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Lexy, J Moleong. 2008. Metodologi Penelitian Kualitatif, Bandung: PT Remaja

Rosdakarya.

Mulyani NS. 2016. Analisis dan Perancangan Sistem Informasi

Manajemen Keuangan Daerah: Notasi Pemodelan Unified Modeling

Language(UML), Bandung: ABDI SISTEMATIKA.

Safaat, H. Nazruddin. 2012 (Edisi Revisi). Pemograman Aplikasi Mobile

Smartphone dan Tablet PC Berbasis Android. Informatika. Bandung

Notoatmodjo, S. 2014. Ilmu Perilaku Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta.

Nripin, B., & Bhat, A. 2013. Development of Hybrid Applications. Diakses pada

15 Maret, 2019, from Mindteck: http://www.mindteck.com/pdf/Development%20of%20Hybrid%20Applic

ations%20with%20HTML5.pdf.

Nugroho, Bunafit. 2013. Dasar Pemograman Web PHP– MySQL dengan

Dreamweaver. Yogyakarta: Gava Media.

Pressman, Roger S. 2005. Software engineering: a practitioner's approach. New

York: McGraw-Hill Higher Education.

Pressman, Roger S. 2010, Software Engineering: a practitioner’s approach,

McGraw-Hill, New York, 68.

Profil Kesehatan Kabupaten Sumbawa Tahun 2016. 2017. Sumbawa:

Dinas Kesehatan

Rachmawati, Ayu Pramita. “Aplikasi Pengatur Pola Hidup Sehat Berbasis

Android.” Skripsi, Fakultas Teknologi Industri (2012).

Lupiyoadi, Rambat, dan A. Hamdanu.2006. Manajemen Pemasaran Jasa. Edisi

Kedua. Jakarta: Salemba Empat.

Riyanto, Bambang. 2010. Dasar-Dasar Pembelanjaan Perusahaan, ed. 4, BPFE:

Yogyakarta.

Rosa, dan M. Shalahuddin. 2011. Modul Pembelajaran Rekayasa Perangkat

Lunak (Terstruktur dan Berorientasi Objek). Informatika: Bandung.

Rosa dan Shalahuddin, M. 2013. Rekayasa Perangkat Lunak Terstruktur

Dan Berorientasi Objek. Informatika: Bandung.

73

Page 84: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Rosa, dan M. Shalahuddin. 2014. Rekayasa Perangkat Lunak Struktur dan

Berorientasi Objek. Informatika: Bandung.

Sadiman, Arief. 2002. Media Pembelajaran dan Proses Belajar Mengajar,

Pengertian Pengembangan dan Pemanfaatannya, Jakarta: Raja Grafindo

Persada.

Santoso S. 2012. Kesehatan dan Gizi. Jakarta: Rineka Cipta: 2009.

Sembiring, Sandro. 2013. “Perancangan Aplikasi Steganografi Untuk

menyisipkan Pesan Text Pada Gambar Dengan Metode End of File”.

Jurnal Pelita Informatika Budi Darma. Vol. 4 No.2 Hal. 46. Tanggal

Akses: 2 Maret 2019.

Sistaningrum, Widyanintyas. 2002. Manajemen Penjualan Produk. Jakarta:

Kanisius.

Sugiyono. 2010. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, kualitatif,

dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Sujadi, Harun. 2015. “Sistem Pakar Penyakit Dengan Gejala Demam.

Menggunakan Perangkat Mobile Berbasis Android”. Jurnal J-Ensitec. Vol.

1 No.12 Hlm. 41.

Sukarsih, Karti Hari. 2002. Media Pembelajaran dan Jenis-jenis Media

Pembelajaran. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.

Supardi, Ir. Yuniar. 2017. Koleksi Program Tugas Akhir dan Skripsi dengan

Android. Jakarta: Elex Media Komputindo.

Sutarman. 2012. Pengantar Teknologi Informasi. Jakarta: PT. Bumi Aksara.

Sutirman, 2013. Media & Model-model Pembelajaran Inovatif. Yogyakarta:

Graha Ilmu.

Turban, E. 2012. Electronic Commerce 2012. Pearson 7th-Global Edition.

74

Page 85: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

LAMPIRAN-LAMPIRAN

Lampiran 1

Dokumentasi pada saat kunjungan ke Dinas Komunikasi, Informatika dan

Statistik Kabupaten Sumbawa.

75

Page 86: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Lampiran 2

Surat Keterangan Bebas Administrasi Keuangan.

76

Page 87: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Lampiran 3

Surat Rekomendasi Penelitian dari Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam

Negeri Kabupaten Sumbawa.

77

Page 88: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Lampiran 4

Lampiran Wawancara dengan Kepala Seksi Promosi dan Pemberdayaan

Masyarakat Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa.

78

Page 89: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Lampiran 5

Dokumentasi Presentasi dan Penyerahan Aplikasi Hasil Penelitian di Dinas

Komunikasi, Informatika, dan Statistik Kabupaten Sumbawa.

79

Page 90: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Lampiran 6

Sertifikat Workshop Sinergi 2019: Strategy of Startup in Industry 4.0.

80

Page 91: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Lampiran 7

Berita Acara Bimbingan Skripsi.

81

Page 92: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

82

Page 93: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

83

Page 94: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Lampiran 8

Media cetak brosur dengan judul Kita Bisa Lebih Berprestasi Tanpa Anemia dari

Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa.

84

Page 95: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

Lampiran 9

Source-code MyRecyclerAdapter pada aplikasi Android.

package com.fahmyuliono.bismillah;

import android.content.Context;

import android.view.LayoutInflater;

import android.view.View;

import android.view.ViewGroup;

import android.widget.TextView;

import androidx.annotation.NonNull;

import androidx.recyclerview.widget.RecyclerView;

import java.util.List;

import java.util.Map;

public class MyRecyclerAdapter extends

RecyclerView.Adapter<MyRecyclerAdapter.VHolder> {

private List<Map<String,Object>> mapList;

private LayoutInflater inflater;

private KetikaBeritaDiKlick ketikaBeritaDiKlick;

private String maka;

private StringBuilder stringBuilder;

MyRecyclerAdapter(Context context, List<Map<String, Object>>

list){

this.inflater = LayoutInflater.from(context);

this.mapList = list;

}

@NonNull

@Override

public VHolder onCreateViewHolder(@NonNull ViewGroup parent,

int viewType) {

return new

VHolder(inflater.inflate(R.layout.layout_holder_activity1,

parent,false));

}

@Override

public void onViewAttachedToWindow(@NonNull VHolder holder) {

super.onViewAttachedToWindow(holder);

}

@Override

public void onBindViewHolder(@NonNull final VHolder holder,

final int position) {

Map<String,Object> terima = mapList.get(position);

holder.judulnya.setText(String.valueOf(terima.get("judul")));

85

Page 96: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

holder.isinya.setText(String.valueOf(terima.get("isi")));

char logo = String.valueOf(terima.get("judul")).charAt(0);

holder.logonya.setText(String.valueOf(logo));

}

@Override

public void onDetachedFromRecyclerView(@NonNull RecyclerView

recyclerView) {

super.onDetachedFromRecyclerView(recyclerView);

maka = "";

stringBuilder.setLength(0);

}

@Override

public int getItemCount() {

return mapList.size();

}

class VHolder extends RecyclerView.ViewHolder implements

View.OnClickListener{

private TextView judulnya;

private TextView isinya;

private TextView logonya;

VHolder(@NonNull View itemView) {

super(itemView);

judulnya = itemView.findViewById(R.id.judul);

isinya = itemView.findViewById(R.id.isi);

logonya = itemView.findViewById(R.id.logonya);

itemView.setOnClickListener(this);

}

@Override

public void onClick(View v) {

ketikaBeritaDiKlick.maka(v,getAdapterPosition());

}

}

public Map<String, Object> getId(int pos){

return mapList.get(pos);

}

void setKetikaBeritaDiKlick(KetikaBeritaDiKlick

ketikaBeritaDiKlick) {

this.ketikaBeritaDiKlick = ketikaBeritaDiKlick;

}

interface KetikaBeritaDiKlick{

void maka(View view,int posisi);

}

}

86

Page 97: RANCANG BANGUN APLIKASI MEDIA PROMOSI HIDUP SEHAT …repository.uts.ac.id/21/1/SKRIPSI FAHMI YULIONO FINAL.pdf · Dalam Aplikasi Media Promosi Hidup Sehat Berbasis Android nantinya

RIWAYAT HIDUP

Fahmi Yuliono dilahirkan di Tangerang, Provinsi

Banten pada tanggal 26 Juli 1997. Anak pertama dari dua

bersaudara ini terlahir dari pasangan Bapak Mistam dan

Ibu Maria Ulfah. Tamat SD tahun 2009 di SDN

Panunggangan 1, tamat SMP tahun 2012 di SMPN 13

Tangerang, dan menamatkan Sekolah Menengah

Kejuruan di SMK Prudent School tahun 2015.

Pendidikan berikutnya ia tempuh di Universitas

Teknologi Sumbawa, di Program Studi Informatika,

Fakultas Teknik, dan menyelesaikannya pada tahun 2019

dengan beasiswa.

Semasa kanak-kanak hingga mahasiswa aktif dalam berbagai organisasi. Pada

tingkat SD di organisasi Pramuka, tingkat SMP di organisasi Futsal, dan di tingkat

SMK di organisasi Rohis. Semasa kuliah aktif diberbagai kepanitiaan, organisasi

seperti Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknologi Informatika (BEM FTI),

dan asisten dosen atas nama Ibu Shinta Esabella, M.TI.