radarjogja 17 maret 2010

24
OLEH A. MUSTOFA BISRI Keahlian menjahit telah meng- antar Andik Sutrisno berkelana hingga ke negeri seberang, Papua Nugini. Bahkan, jika per- dana menteri dan para menteri di negara itu membuat jas, mereka selalu memesan kepada Andik. NAUFAL WIDI, Port Moresby ANDIK Sutrisno benar-benar tak meny- angka kemampuannya menjahit mengantar dirinya hingga ke Papua Nugini (PNG). Lebih tak menyangka lagi, dia bisa bertemu langsung dan foto bareng dengan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Itu ter- jadi ketika SBY dan rombongan berkunjung ke PNG pada Jumat pekan lalu (12/3). ’’Saya SD saja tidak tamat. Kalau saya sarjana, tidak heran bisa foto jejer dengan presiden. Saya sangat bersyukur,’’ kata Andik bangga saat berbincang dengan koran ini email: [email protected], [email protected] Telp/Faks Redaksi: 0274-4477785 www.radarjogja.co.id RABU 17 MARET 2010 ECERAN Rp 3.000 Andik Sutrisno, Penjahit asal Banyuwangi yang Jadi Langganan PM Papua Nugini Dulu Bisa Makan Harus Jaminkan Gunting FREDERIK TARIGAN/JPNN Baca Dulu... Hal 11 DOK. PRIBADI TIDAK TAMAT SD: Andik Sutrisno di depan jas-jas hasil karyanya di Papua Nugini. CATATAN SUBUH DZUHUR ASHAR MAGHRIB ISYA 04:27 11:49 15:01 17:54 19:03 Teroris Aceh Kuasai Senjata GRAFIS: HERI OWEL/JPNN Hasil Pelatihan di Kamp Bersama Dulmatin JAKARTA - Polisi sudah menangkap satu peleton (30 orang) anggota kelompok Dulmatin. Sebagian di antara mereka bungkam. Tapi, sebagian yang lain mulai buka mulut. Hasilnya, polisi kini mempu- nyai data tentang metode latihan dan cara pemilihan tempat. Dulmatin (singkatan Abdul Matin, nama yang digunakan sebagai cover di Jamaah Islamiyah) mendoktrin prajuritnya untuk benar-benar efektif dalam berlatih. Meski mempunyai amunisi ribuan peluru, mereka tidak sembarangan menggunakannya. ’’Prinsipnya, satu peluru satu nyawa,’’ kata sumber koran ini menirukan penga- kuan salah seorang tersangka yang mau kooperatif Baca Teroris... Hal 11 DIAN SARAH/RAKYAT ACEH/JPNN TERLUKA: Kapolri membesuk Brimob korban baku tembak di RS Bhayangkara, Banda Aceh. NU dan Perpolitikannya NAHDLATUL Ulama, seperti diketahui, merupakan jam’iyah atau organisasi yang didirikan para kiai pesantren. Mengapa Nahdlatul Ulama, Kebangkitan Para Kiai, dan bukan Nahdlatul Umat? Sebab, tujuan semula organisasi ini memang untuk mempersatukan para kiai. Hadlratussyeikh dalam salah satu risalah beliau menyatakan an- tara lain: ”Innal ghaayah allatii tarmii ilaihaa al- Jam’iyyah hiya tauhiidu shufuufi l ulamaa’ warabthihim biraabithatin waahi- dah...” (”Tujuan jam’iyah ialah mempersatukan barisan para kiai dan menghimpun mereka dalam satu ikatan”). Sudah maklum bahwa kiai –terutama di zaman dulu– memiliki santri dan umat pengikut Baca NU... Hal 11 UPAYA polisi memburu anggota kelompok teroris di wilayah Aceh terus berlangsung. Polisi juga telah menyebar foto tersangka teroris yang masuk DPO (daftar pencarian orang). Menurut laporan Rakyat Aceh (Jawa Pos Group), salah seorang DPO bernama Tengku Muhtar, yang juga menjabat wakil pimpinan Darul Mujahiddin, kemarin (16/3) menyerah- kan diri kepada Polsek Dewantara Satu DPO Bersenpi di Aceh Menyerah Baca Satu... Hal 3 Nyepi ing Pamrih LIBUR di hari Selasa memang luar biasa terlebih bagi karyawan kantoran, karena baru masuk sehari sudah libur lagi. Meski tidak tercatat sebagai pegawai kantoran, Samin turut merasakan kebahagiaan itu. Dulu waktu masih punya mimpi jadi pegawai negeri memang Samin tidak suka dengan tang- gal merah alasannya pegawai negeri itu kan abdi negara, maka kalau libur berarti hilang kesempa- tannya untuk mengabdikan diri pada negara. Kelihatannya sangat heroik, namun pandangan Samin akan relasi antara hari libur dan kesempa- tan mengabdi pada negara bisa dikatakan sangat picik. Terlalu sempit menganggap pengabdian pada negara itu jika dan hanya jika seseorang masuk kantor. Samin lupa kalau status pegawai negeri itu melekat pada pribadi hingga menyublim jadi kepribadian. Makanya jangan tergesa mengecam kalau pada hari libur anda memer- goki mobil plat merah berseliweran di jalan. Mereka yang berada dalam mobil jangan dis- alahkan karena bagi mereka tiada hari tanpa pengabdian Baca Nyepi ing... Hal 11 Sehari kemarin (16/3) jalan- jalan di hampir seantero Bali terasa lebih lapang. Pulau Seribu Pura tersebut juga bebas dari polusi. Hal itu bertepatan dengan perayaan Tahun Baru Caka 1932 atau Hari Raya Nyepi. DENPASAR - Berdasar pantauan Radar Bali (Jawa Pos Group), ja- lan-jalan di Kota Denpasar lengang. Tak terkecuali kampung turis Kuta dan Civic Centre di Renon. Tak ada kemacetan atau lalu lalang kendaraan di jalan. Tak ada pula turis asing berjemur di sepanjang 1,2 km garis Pantai Kuta. Kawasan sekitar Monumen Bom Bali juga bebas dari gelandangan dan pengemis (gepeng) maupun para pedagang Baca Nyepi... Hal 11 MIFTAHUDDIN/RADAR BALI/JPNN LENGANG: Dua pecalang berpatroli di depan Monumen Bom Bali, kawasan kuta, saat Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1932 kemarin. Takut Tak Laku INNEKE Koesherawati, 34, main film lagi. Le- wat film besutan Opick yang berjudul Di Bawah Langit, Inneke menyam- bung aktingnya di layar lebar setelah hampir 16 tahun absen. Terakhir, artis berdarah Belanda tersebut bermain di film Kenikma- tan Tabu pada 1994. SELEN- GKAPNYA BACA HALA- MAN SHOW & SELEBRITI. Inneke Koesherawati

description

koran modern yang banyak dibaca masyarakat jogja

Transcript of radarjogja 17 maret 2010

Page 1: radarjogja 17 maret 2010

OLEHA. MUSTOFA BISRI

Keahlian menjahit telah meng-antar Andik Sutrisno berkelana

hingga ke negeri seberang, Papua Nugini. Bahkan, jika per-

dana menteri dan para menteri di negara itu membuat jas, mereka selalu memesan kepada Andik.

NAUFAL WIDI, Port Moresby

ANDIK Sutrisno benar-benar tak meny-angka kemampuannya menjahit mengantar dirinya hingga ke Papua Nugini (PNG). Lebih tak menyangka lagi, dia bisa bertemu langsung dan foto bareng dengan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Itu ter-jadi ketika SBY dan rombongan berkunjung ke PNG pada Jumat pekan lalu (12/3).

’’Saya SD saja tidak tamat. Kalau saya sarjana, tidak heran bisa foto jejer dengan presiden. Saya sangat bersyukur,’’ kata

Andik bangga saat berbincang dengan koran ini

email: [email protected], [email protected]/Faks Redaksi: 0274-4477785 www.radarjogja.co.id

RABU 17 MARET 2010 ECERAN Rp 3.000

Andik Sutrisno, Penjahit asal Banyuwangi yang Jadi Langganan PM Papua Nugini

Dulu Bisa Makan Harus Jaminkan Gunting

FREDERIK TARIGAN/JPNN

Baca Dulu... Hal 11

DOK. PRIBADI

TIDAK TAMAT SD: Andik Sutrisno di depan jas-jas hasil karyanya di Papua Nugini.

CATATAN

SUBUH DZUHUR ASHAR MAGHRIB ISYA

04:27 11:49 15:01 17:54 19:03

Teroris Aceh Kuasai Senjata

GRAFIS: HERI OWEL/JPNN

Hasil Pelatihan di KampBersama Dulmatin

JAKARTA - Polisi sudah menangkap satu peleton (30 orang) anggota kelompok Dulmatin. Sebagian di antara mereka bungkam. Tapi, sebagian yang lain mulai buka mulut. Hasilnya, polisi kini mempu-nyai data tentang metode latihan dan cara pemilihan tempat.

Dulmatin (singkatan Abdul Matin, nama yang digunakan sebagai cover di Jamaah Islamiyah) mendoktrin prajuritnya untuk benar-benar efektif dalam berlatih. Meski mempunyai amunisi ribuan peluru, mereka tidak sembarangan menggunakannya.

’’Prinsipnya, satu peluru satu nyawa,’’ kata sumber koran ini menirukan penga-kuan salah seorang tersangka yang mau kooperatif

Baca Teroris... Hal 11

DIAN SARAH/RAKYAT ACEH/JPNN

TERLUKA: Kapolri membesuk Brimob korban baku tembak di RS Bhayangkara, Banda Aceh.

NU dan Perpolitikannya NAHDLATUL Ulama, seperti diketahui,

merupakan jam’iyah atau organisasi yang didirikan para kiai pesantren. Mengapa Nahdlatul Ulama, Kebangkitan Para Kiai, dan bukan Nahdlatul Umat? Sebab, tujuan semula organisasi ini memang untuk mempersatukan para kiai.

Hadlratussyeikh dalam salah satu risalah beliau menya takan an-tara lain: ”Innal ghaayah allati i tarmii ilaihaa al-Jam’iyyah hiya tauhiidu shufuufi l ulamaa’ warabthihim biraabithatin waahi-dah...” (”Tujuan jam’iyah ialah mempersatukan barisan para kiai dan menghimpun mereka dalam satu ikatan”). Sudah maklum bahwa kiai –terutama di zaman dulu– memiliki santri dan umat pengikut

Baca NU... Hal 11

UPAYA polisi memburu anggota kelompok teroris di wilayah Aceh terus berlangsung. Polisi juga telah menyebar foto tersangka teroris yang masuk DPO (daftar pencarian orang).

Menurut laporan Rakyat Aceh (Jawa Pos

Group), salah seorang DPO bernama Tengku Muhtar, yang juga menjabat wakil pimpinan Darul Mujahiddin, kemarin (16/3) menyerah-kan diri kepada Polsek Dewantara

Satu DPO Bersenpi di Aceh Menyerah

Baca Satu... Hal 3

Nyepi ing PamrihLIBUR di hari Selasa memang luar biasa

terlebih bagi karyawan kantoran, karena baru masuk sehari sudah libur lagi. Meski tidak tercatat sebagai pegawai kantoran, Samin turut merasakan kebahagiaan itu.

Dulu waktu masih punya mimpi jadi pegawai negeri memang Samin tidak suka dengan tang-gal merah alasannya pegawai negeri itu kan abdi negara, maka kalau libur berarti hilang kesempa-tannya untuk mengabdikan diri pada negara.

Kelihatannya sangat heroik, namun pandangan Samin akan relasi antara hari libur dan kesempa-tan mengabdi pada negara bisa dikatakan sangat picik. Terlalu sempit menganggap pengabdian pada negara itu jika dan hanya jika seseorang masuk kantor.

Samin lupa kalau status pegawai negeri itu melekat pada pribadi hingga menyublim jadi kepribadian. Makanya jangan tergesa mengecam kalau pada hari libur anda memer-goki mobil plat merah berseliweran di jalan. Mereka yang berada dalam mobil jangan dis-alahkan karena bagi mereka tiada hari tanpa pengabdian

Baca Nyepi ing... Hal 11

Sehari kemarin (16/3) jalan-jalan di hampir seantero Bali terasa lebih lapang.

Pulau Seribu Pura tersebut juga bebas dari polusi.

Hal itu bertepatan dengan perayaan Tahun Baru Caka 1932 atau Hari Raya Nyepi.

DENPASAR - Berdasar pantauan

Radar Bali (Jawa Pos Group), ja-lan-jalan di Kota Denpasar lengang. Tak terkecuali kampung turis Kuta dan Civic Centre di Renon. Tak ada kemacetan atau lalu lalang kendaraan di jalan. Tak ada pula turis asing berjemur di sepanjang 1,2 km garis Pantai Kuta.

Kawasan sekitar Monumen Bom Bali juga bebas dari gelandangan dan pengemis (gepeng) maupun para pedagang

Baca Nyepi... Hal 11MIFTAHUDDIN/RADAR BALI/JPNN

LENGANG: Dua pecalang berpatroli di depan Monumen Bom Bali, kawasan kuta, saat Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1932 kemarin.

Takut Tak LakuINNEKE Koesherawati,

34, main film lagi. Le-wat fi lm besutan Opick yang berjudul Di Bawah Langit, Inneke menyam-bung aktingnya di layar lebar setelah hampir 16 tahun absen. Terakhir , ar t is berdarah Belanda tersebut bermain di fi lm Kenikma-tan Tabu pada 1994. SELEN-G K A P N Y A BACA HALA-MAN SHOW & SELEBRITI.

Inneke Koesherawati

Page 2: radarjogja 17 maret 2010

2 RADAR JOGJA Rabu Wage 17 Maret 2010POLITIKA

Mochamad Achadi, Menteri Bung Karno Bicara Kabinet Sekarang

Menteri Tetap Pimpin Parpol, Kabinet Bisa RusakAchadi, satu dari sedikit menteri era Bung Karno

yang masih hidup. Bagaimana perbandin-

gan kabinet era Orde Lama dengan para men-

teri saat ini?

PRIYO HANDOKO, Jakarta

MUNGKIN tak banyak lagi orang yang mengenali sosok pria tua itu. Padahal, di masa lalu, dia adalah salah satu orang dekat Bung Karno. Dia –lah, Mochamad Achadi, man-tan Menteri Transmigrasi dan Ko-perasi di Kabinet Dwikora I dan II. Kabinet ini hanya bertahan kurang dari tiga tahun, yakni 1964 –1966. Suatu kondisi yang ’’wajar’’ di era orde lama.

Pria kelahiran Kutoarjo, Jawa tengah, itu, akan genap berusia 79 tahun pada 14 Juni nanti. Meski begitu, semangat Achadi tak per-nah luntur. Seperti Minggu siang (14/3), itu, Achadi ikut berkumpul di sebuah acara yang menyoroti rencana kedatangan Presiden AS Barack Obama ke Indonesia pada 22 Maret, pekan depan.

Kegiatan yang digagas Badan Kerjasama Nasionalis Religius untuk Perdamaian dan Kemak-muran itu berlangsung di kedia-man Amin Arjoso, Jalan Amir Hamzah No.28, Jakarta Pusat. Posisi rumah itu tak jauh dari rumah bernomor 22 –di jalan yang sama, yang pernah menjadi kediaman Obama.

Namun, Amin Arjoso sendiri berhalangan hadir. Sudah dua minggu mantan anggota MPR/

Diakomodasi bila Muncul saat Muktamar

JAKARTA – Sejumlah pihak berusaha memasukkan pemba-hasan soal rekonsiliasi di tubuh PKB dalam Muktamar Ke-32 NU di Makassar pada 22–27 Maret nanti. Namun, hingga saat ini, dalam draf materi muktamar, belum ada agenda pembahasan terkait konfl ik di internal partai yang kelahirannya difasilitasi PB NU tersebut.

”Meski demikian, kalau nanti ada yang memasukkannya saat muktamar dan akhirnya dis-epakati, ya tentu masih dimung-kinkan,” ujar Ketua PB NU Ahmad Bagja di Jakarta kemarin (16/3). Dia menyatakan, meski peluangnya kecil, muktamar mungkin mengakomodasi jika desakan yang muncul cukup besar dan kuat.

”Tapi, di draf materi tetap tidak ada pembahasan soal PKB,” tuturnya. Menurut Bagja, tim pe-nyusun materi muktamar belum menganggap perlu memasuk-

kan secara khusus pembahasan terkait kondisi di partai berlam-bang bumi dikelilingi sembilan bintang itu.

Secara terpisah, Ketua Tim Materi Muktamar NU Masdar Farid Mas’udi menambahkan, salah satu pertimbangan tidak memasukkan pembahasan PKB ke muktamar adalah kehati-ha-tian sejumlah pihak di PB NU. Menurut dia, dalam satu dekade terakhir, diakui atau tidak, NU berada dalam periode yang tidak jelas.

”Banyak yang menyebutnya periode khilaf. Secara formal, or-ganisasi sosial kemasyarakatan, tapi perilakunya adalah perilaku partai politik,” ujar Masdar.

Dia menyatakan, periode tidak jelas NU itu dimulai pada 1999. Banyak faktor yang dianggap menjadi penyebabnya. Yang paling utama adalah euforia reformasi dan kebebasan berak-tivitas di dunia politik.

”Tapi, sekarang sudah banyak yang menyadari bahwa kondisi seperti ini tidak bisa diteruskan,” ungkapnya. (jpnn)

Rekonsiliasi PKB Belum Masuk Agenda

KAHMI-IKA PMII Usul Dialog Obama dan Tokoh Muslim

JAKARTA – Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) dan Ikatan Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (IKA –PMII) meminta pemer-intah memfasilitasi dialog para tokoh Islam di Indonesia dengan Presiden AS Barack Obama.

’’Sangat baik jika dijadwalkan khusus. Minimal diundang dalam pertemuan besar pada saat Obama berpidato di Jakarta,’’ kata Pimpinan Kolektif Majelis Nasional (PKMN) KAHMI Anas Urbaningrum di Jakarta, kemarin (16/3). Dia berharap pidato Obama di Jakarta bisa lebih monumental dibandingkan momentum pidato Obama saat di Kairo, Mesir, se-tahun lalu.

Anas lantas menambahkan, sebagai

negara yang berdaulat, setiap tamu negara sebaiknya diterima dengan sikap percaya diri, sopan dan penuh martabat. Menolak kedatangan tamu negara adalah tindakan yang berlebìhan.

’’Tapi, kalaupun tetap ada yang menolak juga tidak apa –apa. Namanya juga de-mokrasi. Hanya saja patut disayangkan,’’ ungkap Ketua Fraksi Partai Demokrat di DPR itu.

Menurut Anas, kedatangan Obama pada 22 Maret justru harus dimanfaatkan untuk kepentingan nasional. Termasuk men-gambil peran penting dalam membangun relasi Islam dan Barat. ’’Itu penting bagi perdamaian dunia,’’ ingatnya.

Sekjen IKA –PMII Effendy Choirie juga meminta pemerintah menjadwalkan agenda dialog tersebut. Dia lantas menye-but sejumlah cendekiawan muslim yang wajib diundang, seperti Bachtiar Effendi dan Azyumardi Azra.

Para tokoh Islam ini akan menerang-kan kepada Obama pandangan Islam yang dipahami mayoritas masyarakat Indonesia. ’’Islam yang kompatibel dengan demokrasi, HAM, lingkungan hidup, perdamaian abadi, pluralisme, dan Islam yang menolak terorisme’’ ungkap anggota Komisi I DPR dari FPKB itu.

Setelah itu, lanjut Choirie, Obama harus memberi kesempatan kepada pemimpin –pemimpin organisasi Islam, termasuk mahasiswa dan pelajar di Indonesia untuk berkeliling di AS. Mereka akan menjelas-kan Islam mainstream di Indonesia ke lembaga –lembaga strategis di AS.

Sehingga, terjadi komunikasi peradaban Islam di Indoneia dengan AS, termasuk Eropa. ’’Pada saatnya nanti akan terban-gun suasana yang saling memahami dan menunjuang eksistensi Islam yang ada di AS dan Eropa,’’ jelasnya.

Choirie menegaskan kedatangan Obama sebaiknya diterima dengan baik. Dia menyebut Nabi Muhammad juga tidak pernah menolak tamu. Bahkan, selalu memuliakan setiap tamu yang datang, baik dari kalangan Nasrani maupun Yahudi.

’’Entah tamu itu bermaksud baik mau-pun membawa niat jahat,’’ ujarnya. Apalagi, Obama salah satu presiden yang menginginkan adanya dialog dan membangun saling pengertian antara peradaban barat dan Islam. ’’Cuma kalau ada yang menolak, kami anggap wajar saja,’’ kata Choirie.

Sebelumnya, Ketua Umum PB NU Hasyim Muzadi dan Ketua Umum PP Muhammadiyah Din Syamsuddin juga menganjurkan agar masyarakat Indone-sia, khususnya umat Islam, menerima kedatangan Presiden AS Barack Obama dengan baik. (pri/jpnn)

Manfaatkan untuk Kepentingan NasionalAnggap Hasil Pansus Kasus Century Sebatas Informasi

JAKARTA - Pernyataan Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Haryono Umar bahwa temuan Panitia Khusus (Pansus) DPR atas kasus Bank Century hanya sebatas infor-masi mendapat kritik keras. Per-nyataan KPK itu dinilai janggal dan seolah-olah mengabaikan hasil kerja DPR yang jelas-jelas dijamin konstitusi.

Menurut Direktur Lingkar Madani untuk Indonesia (LIMA), Ray Rangkuti, hasil kerja Pansus telah ditetapkan dalam sidang paripurna DPR dengan opsi C sebagai pilihan akhir, di mana di dalam opsi tersebut disebutkan beberapa nama diduga melaku-kan pelanggaran. “Perlu diketa-hui bahwa hasil paripurna DPR merupakan salah satu keputusan politik tertinggi dalam struktur kenegaraan kita. Jadi menya-makan hasil paripurna sebagai hal yang biasa jelas terkesan memandang hasil politik dari mekanisme yang dijamin konsti-tusi seperti sama nilainya dengan laporan biasa masyarakat,” ujar Ray kepada wartawan di Jakarta, Selasa (16/3).

Sebelumnya, Wakil Ketua KPK, Haryono Umar menyatakan, hasil temuan Pansus Century di DPR masih dianggap belum memiliki bukti kuat, sehingga KPK harus mencari bukti yang kuat untuk mengungkap kasus Bailout Bank Century tersebut.

“Informasi dari Pansus terse-but belum cukup bukti, proses penyelidikan adalah mengubah sebuah informasi menjadi alat bukti. Kita arus bisa membe-dakan proses politik dengan hukum,’’ ucap Haryono.

Namun menurut Ray Rangkuti, pandangan KPK itu sama saja mengaburkan dan bahkan ber-potensi menempatkan putusan paripurna DPR tidak memiliki implikasi hukum dan politik. “Lebih-lebih, hasil paripurna itu didahului oleh penyelidikan DPR melalui panitia khusus (pansus) yang dibentuk setelah DPR menyetujui penggunaan hak angket,” lanjutnya.

Menurut Rangkuti, hasil pansus tidak dapat disamakan dengan hasil penyelidikan biasa. Sebab, hasil penyelidikan Pansus pada dasarnya sama nilainya dengan hasil kerja lembaga negara lain yang memiliki kewenangan pe-nyelidikan. “Karenanya menya-makan hasil penyelidikan pansus angket DPR sebagai temuan biasa bahkan tak dapat dinyatakan seb-agai dasar hukum bagi penguatan penyidikan di KPK, merupakan pandangan yang perlu ditinjau ulang,” lanjutnya.

Rangkuti justru mencurigai sikap KPK yang menganggap hasil Pansus DPR sebagai infor-masi biasa. “Jika hasil pansus tak dapat dijadikan sebagai dasar bagi langkah hukum, jelas hal ini menempatkan hak istimewa DPR tersebut seolah tak berguna. Lebih dari itu, terasa ada kesan seperti menggiring opini bahwa temuan Pansus adalah khayalan belaka,” tukasnya. (jpnn)

KPK Dituding Abaikan DPR

SURABAYA – Muktamar Muhammadiyah bakal berlang-sung 3–7 Juli mendatang di Jog-jakarta. Namun, atmosfer tarik ulur organisasi Islam itu terhadap politik sudah menjadi bahasan panas kemarin (16/3). Itu terjadi setelah Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Din Syamsuddin memastikan bahwa organisasinya tetap berpolitik.

’’Meski Muhammadiyah ber-politik, tidak ada hubungan struktural dan afiliasi dengan partai politik,’’ kata Din saat menghadiri seminar nasional pramuktamar bertema Mem-bangun Konstruksi Ideal Relasi Muhammadiyah dengan Politik di Sekretariat Pengurus Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jatim kemarin.

Tokoh dari Sumbawa itu men-egaskan, pemahaman tentang politik dan partai politik berbeda. Sejak sidang tanwir di Denpasar 2001, Muhammadiyah mengin-

tensifkan politik kebangsaan dengan tetap terlibat dalam politik. Masalahnya, lanjut dia, dalam penerapan politik pada era multipartai seperti sekarang, timbul tarik ulur antara dua kubu. Ada kubu yang berharap netrali-tas Muhammadiyah pasif. Di sisi lain, ada pihak yang menuntut netralitas Muhammadiyah ak-tif. Sebagai gerakan dakwah, Muhammadiyah, menurut Din, tidak mungkin tidak berpolitik. Alasannya, Islam juga menga-tur berbagai aspek kehidupan, termasuk urusan politik.

’’Pendahulu di Muhammadi-yah sudah menunjukkan keak-tifan berpolitik. Seperti pendiri Ahmad Dahlan masuk Budi Utomo dan Mas Mansyur ter-libat di BPUPKI,’’ ungkitnya. Untuk konteks kini, imbuh pria tiga anak itu, warga Muham-madiyah dalam politik praktis terlibat di berbagai partai dan tidak terbatas di Partai Amanat

Nasional (PAN) maupun partai sempalannya, Partai Matahari Bersatu (PMB).

Setelah seminar yang dimod-eratori anggota DPRD Jatim Suli Daim itu, Din memastikan segera mengembalikan formulir pencalonan ketua umum kepada anggota sidang tanwir. ’’Saya berniat mengembalikan formulir pencalonan karena saya terma-suk calon yang diusulkan 150 anggota sidang tanwir,’’ kata Din percaya diri.

Seminar itu diselenggarakan Lembaga Hikmah dan Kebijakan Publik (LHKP) PWM dan LHKP PP Muhammadiyah. Selain Din, pembicara seminar tiga sesi yang lain adalah Ketua Dewan Hikmat PP Muhammadiyah Prof Bachtiar Effendi, pengamat politik Indria Samego, politikus Golkar Hajri-anto Y. Thohari, Bupati Bojone-goro Suyoto, serta dua pengamat politik dari Unair Aribowo dan M. Asfar. (sep/jpnn)

Din Klaim Dukungan 150 Peserta Tanwir

KESIAPAN Din Syamsud-din untuk kembali memimpin Muhammadiyah lima tahun mendatang mendapat sambutan positif dari PP Pemuda Muham-madiyah. Meski belum menjadi sikap resmi organisasi, apresiasi terhadap Din terus meluas dan menguat.

’’Kami ingin melihat regen-erasi tetap berjalan. Pak Din sebagai tokoh yang lebih muda bisa merepresentasikan itu,’’ kata Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah Muhammad Izzul Muslimin saat dihubungi kemarin (16/3).

Menurut dia, dari sisi usia, Din sebenarnya masih tergolong tokoh muda. Pria kelahiran Sum-bawa Besar itu baru menapak usia 52 tahun pada 31 Agustus nanti.

Selain itu, AD/ART Muham-madiyah membuka peluang bagi seorang ketua umum bisa dipilih kembali untuk periode kedua. ’’Jadi, lazim kalau be-liau diberi kesempatan sekali lagi,’’ ujar Izzul yang ma-sih menjabat sebagai anggota Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat.

Dia menambahkan, kaum muda Muhammadiyah juga ingin men-jaga wajah Muhammadiyah yang tidak terlalu terintervensi simbol-simbol politik. ’’Dari sana, tentunya kami melihat, me-milih Pak Din itu lebih aman,’’ ungkapnya.

Izzul mengatakan, Din Syam-suddin juga mempunyai bakat politik. Bahkan, dia sering ikut bersentuhan dengan isu-isu yang berkembang di ranah politis.

’’Tapi, Pak Din relatif bisa memosisikan keberadaan Mu-hammadiyah tidak dalam sub-ordinat parpol dan kekuasaan,’’ kata Izzul.

Seperti diberitakan kemarin,

Din Syamsuddin menyatakan siap untuk maju kembali. Dia beralasan mendapat banyak dukungan dari pengurus dan kader Muhammadiyah di daerah. Sebelumnya, Amien Rais men-egaskan sikap yang sama dengan alasan serupa.

Izzul menilai sosok Amien Rais kurang pas kembali me-mimpin Muhammadiyah. Se-bab, dari sisi momentum, ter-hitung sejak terakhir menjadi ketua umum PP Muhammadi-yah, Amien sudah dilewati dua periode kepengurusan. Ked-uanya adalah Ahmad Syafii Maarif (2000–2005) dan Din Syamsuddin (2005–2010).

Amien menjadi ketua umum PP Muhammadiyah periode 1995–2000. Namun, Amien memutuskan mundur pada 1998 untuk mendirikan dan menjadi ketua umum PAN.

Dari segi usia, lanjut Iz-zul , Amien Rais pada 26 April nanti berumur 66 tahun. ’’Jadi, lebih pantas beliau menjadi sesepuh yang bisa memberi nasihat. Bukan men-jadi eksekutif lagi di Muham-madiyah,’’ sarannya.

Saat dihubungi Senin malam lalu, Ahmad Syafi i Maarif yang tengah berada di kediaman-nya di Jogjakarta tidak mau terlalu banyak mengomentari pencalonan Din dan Amien. Dia memasrahkan kepada pili-han para muktamirin (peserta muktamar). ’’Biar muktamar saja yang memutuskan,’’ kata Buya Syafi i, begitu dia biasa dipanggil.

Menurut Buya, generasi muda di Muhammadiyah tentu memi-liki persepsi tentang sosok ketua umum lima tahun ke depan. ’’Secara objektif, akan muncul di muktamar, siapa yang se-benarnya mereka harapkan,’’ tegasnya. (pri/jpnn)

Dukung Calon Anak Muda

JPNN

INGIN POLITIK: Ketua Umum PP Muhammadiyah Din Syamsuddin saat seminar pramuktamar di Surabaya.

JPNN

PRIHATIN: M. Achadi, menteri di era Bung Karno.

DPR yang juga Ketua Yayasan Kepada Bangsaku itu menjalani rawat inap di RSCM. Achadi sendiri ikut duduk sebagai ang-gota dewan penasehat di yayasan tersebut. Saat ini, Achadi juga menjadi Ketua Dewan Pembina Pancasila Centre yang bermarkas di Gedung Joeang, Lantai I, Jalan Menteng Raya, Jakarta Pusat.

Begitu banyak aktivitas di usia senja, apa rahasianya un-tuk menjaga stamina? ’’Saya mempraktekkan yoga,’’ katanya. Dia menuturkan dirinya mulai menekuni yoga pada 1968. Awal-nya, belajar dari teman. Setelah itu, belajar sendiri dari beberapa literatur. Saat ini, dia melatihnya minimal tiga hari sekali. ’’Cari waktu yang agak longgar. Rata –rata setengah jam.’’

Saat Bung Karno jatuh perten-gahan 1966, bersama 15 menteri yang lain, Achadi ikut ditahan. Baru pada 1978, setelah berpin-dah dari satu penjara ke penjara yang lain, dia dibebaskan. ’’Saya 12 tahun menjalaninya,’’ kenang Achadi yang kini tinggal ber-

sama keluarganya di kawasan Pondok Cabe, Jakarta itu.

Sebelum menjadi menteri, Achadi tergabung di Tentara Pelajar Brigade XVII Solo/Jawa Tengah pimpinan Achmadi. ’’Bung Karno mengambil be-berapa dari korps tentara pelajar untuk menjadi menterinya. Se-lain saya, ada juga Achmadi dan Herlambang,’’ cerita Achadi.

Mayjen (TNI) Achmadi men-jadi Menteri Penerangan dan Laksda (Udara) H. Sri Mulyono Herlambang duduk sebagai Men-

teri Negara diperbantukan Pres-iden/Panglima Tertinggi Ang-katan Bersenjata. Mayjen (TNI) Achmadi juga sempat menjadi tahanan rezim orde baru.

Di mata Achadi, karakter para menteri di eranya berbeda jauh dari menteri –menteri sekarang. Menurut dia, begitu diangkat Bung Karno menjadi menteri, para kader parpol benar –benar melepaskan diri dari struktur parpol asalnya.

’’Jadi, kekompakan kabinet itu ada. Sekarang kan tidak. Katanya kabinet presidensil. Tapi, menteri masih dikendalikan partainya. Ini rusak,’’ kata Achadi. Dia menam-bahkan, tujuan dari sistem pres-idensial itu adalah stabilitas. Se-hingga, ruang bagi parpol sejatinya hanya di DPR. Selanjutnya, DPR dan Presiden bergotong royong membuat undang –undang.

’’Tapi, kabinet sendiri tidak bisa diinfiltrasi partai. Dulu begitu jadi menteri, keluar dari partai,’’ ujarnya. Achadi meny-indir banyaknya ketua umum dan petinggi parpol yang kini duduk di kabinet. ’’Merangkap ketum, rusak jadinya. Menteri itu harus lepas dari disiplin partai. Kalau tidak, kestabilan pemerintah ti-dak ada. SBY harus jeli.’’ (*)

Page 3: radarjogja 17 maret 2010

3RADAR JOGJA Rabu Wage 17 Maret 2010

SATU...Sambungan dari hal 1

MELALUI Kodam Iskan-dar Muda, TNI berkomitmen untuk membantu polisi dalam memburu dan membekuk para tersangka teroris di Aceh. Pang-dam Iskandar Muda Mayjen TNI Hambali Hanafi ah menyatakan, pihaknya telah menyiagakan satu kompi pasukan antiteror sebagai back up kepolisian dalam mem-berantas teroris di Aceh.

’’Kami siapkan sejak lama dan kapan saja bisa turun ke lapangan jika dimintai bantuan,’’ ujar Pangdam sebagaimana dikutip Rakyat Aceh (Jawa Pos Group) di sela kunjungan Kapolri ke Mapolsek Leupung, Aceh Besar, kemarin (16/3).

Saat ini, kata Pangdam, jajaran TNI tetap siaga dan terus me-mantau sekaligus mendukung pasukan antiteror kepolisian. Aparat TNI bersama Polri di Aceh bahu-membahu untuk menumpas teroris yang ingin mengacau wilayah paling ujung Sumatera tersebut.

Hal itu dibuktikan pada Jumat lalu (12/3), saat Koramil ikut memberikan informasi kepada polisi di Leupung, Aceh Besar,

terkait dengan kelompok teroris yang ingin kabur. Dalam razia ber-sama, setelah terjadi baku tembak, dua tersangka teroris tewas dan delapan lainnya ditangkap.

Sementara itu, untuk mengan-tisipasi masuknya tersangka teroris di wilayah Lhokseumawe, jajaran Polres Lhokseumawe me-lalui Polsek Banda Sakti kemarin menyebarkan dan menempel sejumlah foto teroris yang masuk DPO (daftar pencarian orang). Penempelan itu dilakukan Ka-polsek AKP Adi Sofyan bersama personelnya.

Menurut Kapolres Lhokseu-mawe AKBP Zulkifl i, dengan pe-nyebaran foto tersebut, pihaknya berharap masyarakat mengenali tersangka dan melaporkan ke-pada petugas jika melihatnya. ’’Saat ini tujuh tersangka teroris diduga bersembunyi di wilayah Lhokseumawe. Jadi, kami dapat menangkap mereka,’’ tuturnya.

Adi Sofyan menambahkan, foto teroris itu ditempelkan di tempat-tempat keramaian dan balai pengajian. Masyarakat dan banyak tamu biasa mendatangi dayah. (jpnn)

Dari tangan Tgk Muhtar, polisi menyita sepucuk senapan serbu M-16 dan dua pucuk senjata api (senpi) jenis Colt.

Sebelumnya, Tgk Muhtar ber-mukim di bekas Darul Hasanah, Blang Creuem, Desa Kandang, yang juga milik almarhum orang tuanya. Karena selama ini men-jadi DPO Polri, Tgk Muhtar akhirnya menemui seorang to-koh masyarakat agar membantu dirinya menyerahkan diri ke Polsek Dewantara. Selanjutnya, dia diserahkan ke Polres Aceh Utara. Informasi terakhir yang diperoleh Rakyat Aceh menye-

butkan bahwa Tgk Muhtar telah dibawa ke Polda Aceh.

Sementara itu, razia dan perbu-ruan terhadap anggota teroris di Aceh membawa hasil. Dini hari kemarin dua pria yang diduga terlibat kelompok teroris Aceh dibekuk aparat keamanan di ka-wasan Gunung Beutong Ateuh, Kabupaten Nagan Raya.

Awalnya warga mencurigai dua pria tak dikenal di kawasan hutan. Saat itu, kedua orang tersebut beristirahat dalam sebuah pondok darurat di tengah hutan. Karena sama sekali tidak mengenal mer-eka, warga melapor ke Kantor Koramil Beutong Ateuh.

Setelah mendapat informa-si, Koramil Beutong Ateuh berkoordinasi dengan Polres

Nagan Raya. Personel TNI dan polisi berkekuatan penuh dengan bersenjata lengkap langsung mengejar dua pria itu di hutan. Aparat mengepung pondok daru-rat dan melepaskan tembakan peringatan ke udara beberapa kali sambil meminta mereka ke-luar dan menyerahkan diri.

Mengetahui posisinya terke-pung, dua pria itu menyerah tanpa perlawanan. Keduanya saat ini diamankan di Mapolres Nagan Raya guna pemeriksaan lebih lanjut. Dua pria itu diidenti-fi kasi bernama Abdul dan Agus, berasal dari Jawa Barat.

Sementara itu, Kapolri Jenderal Pol Bambang Hendarso Danuri mengapresiasi kinerja anak buahnya di lapangan. Mereka

berhasil menewaskan dua tokoh teroris dan menangkap dela-pan anggota kelompok tersebut dalam razia dan penggerebekan di Leupung, Aceh Besar, Jumat lalu (12/3).

Sebagaimana dilaporkan Rakyat Aceh (Jawa Pos Group), Kapolri juga berterima kasih kepada TNI, khususnya Koramil Leupung, atas informasi terkait dengan tero-ris. Kepada Polsek dan Koramil Leupung, Kapolri menghadiahkan masing-masing lima sepeda motor dan tiga unit komputer.

Hal itu terjadi saat Kapolri melakukan kunjungan kerja ke Aceh kemarin (16/3). Selama kunjungan, orang nomor satu di korps baju cokelat tersebut juga melihat sejumlah tempat per-

buruan teroris di Aceh. Salah sa-tunya lokasi penyergapan teroris di Pegunungan Lamkabeu, Aceh Besar. Pria yang akrab disapa BHD tersebut naik gunung untuk melihat markas teroris di Aceh.

’’(Kapolri) memantau langsung penanganan jaringan terorisme di Aceh,’’ kata Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Pol Edward Aritonang yang ikut mendampingi Kapolri.

Di tempat itu Kapolri meli-hat lokasi saat terjadi kontak senjata antara aparat keamanan dan kelompok teroris. Kapolri juga mengunjungi Mapolsek Leupung, Aceh Besar, sekitar 25 km arah Banda Aceh. Lantas, Kapolri memberikan pengarahan kepada jajarannya di mapolsek.

Bambang juga membesuk ang-

gota polisi yang terluka dan dirawat di RS Bhayangkara, Banda Aceh, akibat kontak sen-jata dengan kelompok teroris di Lamkabeu. Selanjutnya, Kapolri mengunjungi Polda Nanggroe Aceh Darussalam (NAD). Di sana dia memberikan penga-rahan kepada polisi. Sorenya, Kapolri kembali ke Jakarta

Selama kunjungan, Kapolri didampingi beberapa pejabat Mabes Polri. Gubernur Aceh Irwandi Yusuf, Pangdam Iskan-dar Muda Mayjen Hambali, dan Kapolda Aceh Irjen Pol Aditya-warman juga hadir.

Kapolri menuturkan, dua teror-is anggota Jamaah Islamiyah (JI) yang tewas di Leupung, Encang Kurniawan dan Pura Sudarma

alias Jaja, sudah lama diincar polisi. Keduanya tewas dalam baku tembak di lokasi yang ha-nya berjarak puluhan meter dari Mapolsek Leupung.

Saat ini, kata Kapolri, Densus 88 Mabes Polri dan Polda Aceh terus memburu 14 tersangka teroris yang masuk DPO (daftar pencarian orang). Seorang di antaranya adalah adik Jaja ber-nama Tono. Dia diyakini terlibat dalam perencanaan bom Jatiasih, Bekasi, yang ditujukan kepada Presiden SBY. ’’Dia (Tono, Red) diyakini masih berada di Aceh,’’ terang Kapolri .

Bambang menuturkan, 14 tero-ris DPO itu tergolong kelas kakap dan memiliki berbagai keahlian. (jpnn)

Kapolri Beri Apresiasi Polsek-Koramil Leupung

Keluarkan Fatwa Tertulis Paling Detail, 600 Halaman

Ulama Inggris Serukan AntiterorLONDON – Seruan para ulama bahwa

Islam menentang terorisme sudah banyak dan sangat sering muncul. Kali ini giliran ulama Inggris kelahiran Pakistan, Sheikh Muhammad Tahir-ul-Qadri, yang menyu-arakan fatwa antiteror.

Tak tanggung-tanggung, Sheikh Qadri membuat dan mengeluarkan fatwa anti-teror tersebut setebal 600 halaman. Itu mungkin fatwa paling detail soal anti-terorisme.

Sheikh Qadri melukiskan, aksi terorisme kelompok Islam militan merupakan pema-haman dan konsep keliru tentang jihad. Dalam fatwanya, dia menyebutkan bahwa terorisme, selamanya maupun dalam kon-disi apa pun, bertentangan dengan Islam. Dia meyakini para teroris yang melakukan pembunuhan tidak akan masuk surga seperti keyakinan mereka. Sebaliknya, mereka akan masuk neraka.

’’Para teroris merupakan pahlawan api

neraka,’’ serunya. Alasannya, tindakan para teroris tidak hanya melanggar hukum, tetapi juga sia-sia dan menjurus kufur (kafi r).

Kepada majalah Time maupun jaringan televisi CNN, Sheikh Qadri menyatakan tidak khawatir atau takut dengan pemba-lasan kelompok militan maupun orang-orang yang memusuhinya. ’’Saya tidak takut dengan pembalasan siapa pun di bumi,’’ tegasnya pada Minggu lalu (14/3). ’’Saya bekerja untuk menjembatani dunia muslim dan Barat, menghapuskan keben-cian, dan membuang kesalahpahaman (tentang Islam),’’ lanjutnya.

Pernyataan Sheikh Qadri itu disampaikan hampir sepekan setelah dia mengeluarkan fatwa setebal 600 halaman di London. Fatwanya mengutuk keras para teroris sebagai ’’musuh-musuh terbesar Islam’’.

Dia juga mengkritik keras kalangan Islam militan yang mengutip dan menyalah-gunakan ajaran Islam untuk membenarkan tindakan kekerasan mereka.

’’Terorisme dan kekerasan tidak bisa di-benarkan dalam Islam dengan mengguna-kan alasan apa pun,’’ ujarnya. ’’Setiap niat baik atau kesalahan kebijakan luar negeri dari negara tertentu atau dalih apa pun tidak bisa digunakan untuk melegalisasi tindakan terorisme,’’ tegasnya.

Fatwa Sheikh Qadri dirilis di lapangan St. James Park, London, pekan lalu. Lokasi tersebut persis di seberang Kantor Kemente-rian Luar Negeri Inggris (Britain’s Foreign Offi ce). Sheikh Qadri menegaskan bahwa dirinya dan Minhaj ul-Quran, organisasi yang didirikannya di Pakistan, sama sekali tidak didukung pemerintah mana pun.

Sejak serangan teror 11 September 2001 (9/11) di New York, AS, banyak ulama mengeluarkan fatwa yang mengutuk aksi terorisme. Termasuk, pemimpin tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei hingga Sheikh Yusuf al-Qaradawi. Pada 2008, sekitar 6 ribu ulama di India juga

mengeluarkan fatwa antiteror. Sheikh Qadri juga termasuk di antara

170 ulama dan cendekiawan Islam dari berbagai mazhab di dunia yang menan-datangani fatwa anterorisme di Amman, Jordania, pada 2005. Tetapi, tidak ada satu pun fatwa itu yang mampu menghentikan aksi terorisme. Fatwa Amman keluar sehari setelah empat aksi bom bunuh diri meledakkan stasiun kereta api di Inggris dan menewaskan 52 orang.

Setelah tragedi 9/11, di stasiun TV Al Jazirah Sheikh Qaradawi membedakan antara para pelaku bom bunuh diri anggota Al Qaidah dan jihad warga Palestina. Dia mengecam dan mengutuk aksi bom bunuh diri Al Qaidah, tetapi menyebut jihad warga Palestina benar dan absah.

Kepada CNN, Sheikh Qadri memang menyatakan tidak yakin bahwa pesan atau fatwanya akan sampai kepada sekelompok kecil militan yang sudah dicuci otaknya. Tetapi, dia percaya bahwa ratusan ribu anak muda, yang berpotensi menjadi radikal, mau dan akan mendengarkan fatwanya. (CNN/c4)

ALANGKAH senangnya ke-tika pagi ini saya benar-benar akan bisa mendarat di Kota Sibolga (Sumatera Utara). Inilah untuk kali pertama dalam hidup saya melihat kota yang menurut teman-teman saya sangat indah dengan pemandangan Samudera India yang biru.

Jabatan baru saya sebagai di-rektur utama PLN yang membuat saya harus datang ke Sibolga. Sejak dulu saya sangat ingin ke Sibolga, tapi selalu saja terham-bat kesibukan. Bahkan, ketika teman-teman saya mendirikan surat kabar Metro Tapanuli di Sibolga pun saya tidak bisa datang pada hari peresmiannya. Bahkan, sampai surat kabar ini berumur enam tahun dan sampai saya sudah melepaskan jabatan chairman di grup media ini, saya tidak juga sempat melihat Sibolga.

Pagi ini saya mendarat di Sibol-ga dengan dua tujuan. Pertama, saya mendampingi rombongan Komisi VII DPR RI yang dip-impin tokoh Sumut Effendi Sim-bolon yang akan melihat PLTU Labuhan Angin. Kedua, sebagai Dirut PLN saya memang harus

melihat PLTU yang lokasinya terindah di seluruh Indonesia, tapi prestasinya belum meng-gembirakan itu.

Sejak menjabat Dirut PLN lebih dua bulan lalu, saya memang terus mengikuti per-kembangan PLTU Labuhan Angin. Saya kaget ketika meli-hat angka-angka laporan harian PLTU ini. Pembangkit yang mestinya bisa memproduksi listrik 2 x 115 MW, hanya bisa menghasilkan kurang dari 50 MW. Saya sangat terusik oleh kenyataan ini. Berbagai penye-bab diinventarisasi. Hampir tiap hari saya menelepon pimpinan PLTU ini untuk berdiskusi dan mencari jalan keluar.

Ketika saya mendapat laporan bahwa mesin pembangkit ini kurang baik, saya agak meragu-kan. Tidak mungkin ada mesin yang dibuat khusus agar hasilnya kurang baik. Tidak mungkin ada mesin yang karena untuk Sibolga, sengaja dibuat seka-darnya. Apalagi, pembangkit ini merupakan perwujudan dari dipulihkannya kerja sama eko-nomi Indonesia-Tiongkok. Inilah proyek yang dananya diberikan

oleh Tiongkok. Inilah proyek yang menjadi simbol penting dari dimulainya babak baru hubungan ekonomi Indonesia-Tiongkok.

Di samping berdiskusi dengan pimpinan PLTU Labuhan Angin, saya memanggil kontraktor PLTU itu. Yakni, perusahaan dari Tiongkok. Saya diskusikan dengan dia mengapa PLTU La-buhan Angin ini angin-anginan. Saya sungguh kaget ketika pim-pinan perusahaan itu membawa sejumlah foto: foto batu yang jumlahnya luar biasa banyaknya. Batu apakah itu?

”Ini batu yang keluar dari boi-ler,” ujarnya dalam bahasa Man-darin. Dengan foto itu dia ingin menunjukkan bahwa sebenarnya tidak ada masalah dengan mesin-nya. Dia ingin memperlihatkan bahwa mesin itu rusak karena banyaknya batu yang tercampur dengan batubara. Batu-batu itu-lah yang menghantam boiler tiap hari secara terus-menerus.

Saya pura-pura membantah bahwa penyebab angin-anginan-nya PLTU Labuhan Angin bukan batu-batu itu. Tapi, dalam hati saya tidak bisa menolak alasan

itu. Saya tidak mau mempersoal-kan masa lalu. Saya mengatakan kepadanya bahwa saya akan berusaha keras untuk mengontrol batubara yang dikirim ke Labu-han Angin. Tapi, saya juga minta kontraktor tersebut menangani kerusakan-kerusakan yang telah terjadi. Dengan risiko ada pada dirinya.

Saya lantas minta dikirimi foto-foto stok batubara yang ada. Teman-teman Labuhan Angin mengirimkannya. Bukan main. Foto tumpukan batubara itu tidak

ada bedanya dengan tumpukan lumpur. Pantas kalau PLTU ini batuk-batuk terus. Dia harus me-nelan makanan yang sebenarnya tidak bisa dia telan.

Memang ada kelemahan lain yang mendasar. Di samping kualitas batubara yang tidak cocok, prasarana PLTU ini juga kurang tepat. Atap gudang ba-tubara kurang lebar. Akibatnya, di musim hujan seperti sekarang ini, sangat sengsara. Batubara yang kandungan ash (debu)-nya sangat tinggi itu terkena hujan. Jadilah lumpur! Itulah yang me-nyebabkan batubara tidak bisa mengalir lancar ke dalam boiler. Juga tidak bisa dikabar dengan sempurna.

Dengan modal foto kiriman teman-teman Labuhan Angin itu, kami memutuskan mengganti pemasok batubara untuk Sibolga. Kami tidak mau lagi batubara seperti itu. Tapi, proses peng-gantian pemasok ini perlu waktu. Baru minggu lalu batubara yang lebih baik, dari Kalimantan, tiba di Labuhan Angin.

Dengan batubara inilah teman-teman Labuhan Angin akan tahu persis di manakah persoalan

sebenarnya. Kalau persoalannya pada mesin, tentu pergantian batubara tidak akan ada bedanya. Tapi, kalau memang persoalan-nya di batubara, begitu PLTU diberi makan batubara yang baru, tentu lebih baik.

”Malam ini sudah bisa men-ghasilkan 90 MW!” lapor Ikuten Sinulingga, GM Pembangkitan Sumut, dalam laporannya via SMS kepada saya pekan lalu. ”Sudah naik lebih dari 100 per-sen,” tambahnya.

Maka, hari ini, ketika Komisi VII DPR RI tiba di Sibolga, kon-disi PLTU ini sudah jauh lebih baik. Saya memang berjanji kepada Komisi VII untuk mem-perhatikan sungguh-sungguh PLTU ini. Sebab, peran PLTU ini dalam sistem kelistrikan Sumut sangat vital. Komisi VII selalu mempersoalkan kondisi PLTU Labuhan Angin ini ketika mengadakan rapat dengar penda-pat dengan PLN.

Kini diketahuilah dengan pasti bahwa kualitas batubara memegang peran penting da-lam meningkatkan kinerja PLTU Labuhan Angin. Tapi, persoalan belum selesai. Ba-

gian-bagian tertentu dari PLTU ini telanjur ”babak belur” kena hajar batu-batu yang meny-elundup atau diselundupkan ke dalam batubara selama lebih dari setahun ini. Maka, pada saat yang tepat nanti, PLTU ini harus dipaksa berhenti secara bergantian selama dua bulan, untuk diperbaiki. Program ini akan dilakukan Mei nanti. Ya-kni, setelah listrik dari Asahan I mengalir ke para konsumen.

Kami sangat menginginkan agar krisis listrik di Sumut yang sudah berlangsung empat tahun dan sudah teratasi seminggu lalu itu bisa berlangsung seterusnya. Minggu lalu adalah tonggak penting teratasinya krisis listrik di Sumut. Bahkan, beberapa hari terakhir Sumut sudah bisa ”menyedekahkan” listriknya sebanyak 50 MW ke Riau.

Untung, Komisi VII baru bisa ke Sibolga hari ini. Kalau saja wakil-wakil rakyat itu ke Sibolga bulan lalu, pasti raut wajah mere-ka akan sangat bermuram durja! Bukan saja mengapa terjadi kri-sis listrik, tapi sampai bulan lalu saya pun belum tahu bagaimana harus mengatasinya! ***

Agar Labuhan Angin Tidak Angin-anginanCATATAN

Kodam Iskandar Muda Kerahkan Satu Kompi

Page 4: radarjogja 17 maret 2010

Desak KPK Prioritaskan Korupsi Kehutanan

JAKARTA – Indonesia Corruption Watch (ICW) mende-sak Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memprioritaskan penanganan perkara di sektor kehutanan. Sebab, kerugian negara terbilang cukup besar di sektor tersebut. Selama 2003–2008, kerugian negara Rp 14,3 triliun dihitung berdasar berkurangnya luas penutupan kawasan hutan.

’’Selain ICW, mantan Menteri Kehutanan M.S. Kaban pernah mengatakan, kerugian negara akibat praktik ilegal di sektor kehutanan mencapai Rp 30 triliun atau sekitar Rp 2,5 triliun setiap bulan,’’ ungkap Koordinator Divisi Hukum dan Monitoring Peradilan ICW Febri Diansyah dalam diskusi di Warung Daun, Cikini, kemarin (16/3).

Menurut catatan ICW, selama ini KPK hanya menangani tiga kasus besar terkait dugaan korupsi di sektor kehutanan dalam kurun waktu 2003–2010. Antara lain, kasus pembukaan lahan sejuta hektare untuk penanaman kelapa sawit dengan tersangka Suwarna Abdul Fatah dan Martias alias Pung Kian Hwa. Lalu, kasus suap terbitnya izin pemanfaatan kayu dengan tersangka Bupati Pelelawan Teuku Azmun Jafar. Terakhir, kasus Pelela-wan-Siak dengan tersangka Kadishut Riau 2003–2004 Syuhada Tasman dan Kadishut Riau 2004–2005 Asral Rachman.

Padahal, lanjut Febri, sembilan kasus dugaan korupsi kehutanan belum tuntas. Kesembilan perkara itu merugikan negara Rp 6,66 triliun. Salah satu yang merugikan negara cukup besar, yakni senilai Rp 1,1 triliun, adalah kasus rencana kerja tahunan (RKT) yang diberikan Gubernur Riau Rusli Zainal. ’’Kasus yang terjadi pada 2003–2006 itu sampai sekarang belum jelas,’’ ungkap Febri.

Di antara sekian kasus, ICW menengarai, praktik korupsi paling nyata dan memiliki peran besar dalam perusakan hutan adalah alih fungsi yang terkait pembukaan perkebunan kelapa sawit. Berdasar catatan Sawit Watch, selama pembangunan perkebunan sawit, tercatat 18 juta hektare hutan ditebang. Itu diungkapkan Executive Director Sawit Watch Abetnego Tarigan yang juga hadir dalam diskusi kemarin.

’’Di antara jumlah tersebut, hanya 6 juta hektare yang ditanami sawit. Selain itu, Sawit Watch menengarai, praktik konversi hutan menjadi perkebunan sawit juga terkait penda-naan politik,’’ paparnya. Dalam riset 2007, lanjut Abetnego, sekitar 90 persen perkebunan sawit di Indonesia melakukan konversi secara ilegal, baik hutan maupun lahan. (jpnn)

RADAR JOGJA Rabu Wage 17 Maret 2010

ICW

Kemenag Segera Ukur Ulang Arah Kiblat di Indonesia

JAKARTA - Kementerian Agama (Kemenag) berencana mengukur ulang arah kiblat masjid dan musala di seluruh Indonesia. Hal itu dilakukan un-tuk menghindari ketidakakuratan arah ke Kakbah seperti yang diduga sering terjadi selama ini. Pengukuran itu bukan sepenuh-nya karena kesalahan, tapi lebih banyak karena faktor teknologi dan keterbatasan peralatan.

’’Aparat Kemenag akan mela-kukan pengukuran apabila ada permintaan dari pengurus masjid di seluruh wilayah Indonesia,’’ kata Sekjen Kemenag Bahrul Hayat, yang berbicara mewakili Menteri Agama Suryadharma Ali, saat membuka Sosialisasi Arah Kiblat Tingkat Nasional, di Jakarta, Senin (15/3).

Kegiatan itu diikuti pimpinan ormas Islam, Dirjen Bimas Islam Nasaruddin Umar, dan Direktur Urusan Agama Islam dan Pembi-naan Syariah Rohadi Abdul Fatah. Bahrul mengungkapkan, sampai saat ini Kemenag belum memve-rifi kasi arah kiblat dari masjid dan musala di Indonesia yang jumlah mencapai 700 ribu.

Namun, secara bertahap, kata dia, semua masjid di Indonesia akan diverifi kasi. ’’Cara yang utama adalah mengubah saf. Untuk yang akan membangun masjid supaya berkoordinasi dengan kantor kementerian aga-ma setempat,’’ jelasnya.

Bahrul menambahkan, pengu-kuran ulang arah kiblat masjid maupun musala tidak dipungut biaya. Semua itu sudah menjadi

tanggungan pemerintah. Di satu sisi, lanjutnya, bagi masjid mau-pun musala yang belum diverifi -kasi arah kiblatnya, jamaah dapat salat seperti biasa. Sebab, kiblat yang ditetapkan para ulama dan tokoh agama saat itu sudah sesu-ai dengan kondisi ilmu falak dan peralatan yang ada.

Sekarang ini, kata dia, karena ke-majuan zaman, ilmu pengetahuan serta canggihnya peralatan, manu-sia diberi kemudahan menentukan posisi tepat mengarah ke Kabah. Meski begitu, dia berpesan kepada masyarakat agar tidak galau dalam melaksanakan salat. ’’Hanya ka-rena arah kiblat di masjid maupun musala di lingkungannya belum diubah, jangan sampai menjadi tidak yakin dengan ibadahnya,’’ tegasnya.

Bahrul menambahkan, dengan teknologi komputer dan satelit atau dengan yang paling se-derhana, yakni matahari, arah kiblat dapat disesuaikan. Tolok ukurnya, pada 27 atau 28 Mei pukul 16.18 WIB, dan 15 atau 16 Juli pukul 16.28 WIB, po-sisi matahari tepat berada di atas Kakbah. Dengan demikian, bayang-bayang benda di per-mukaan bumi pada jam tersebut mengarah ke Kakbah.

’’Jika arah tersebut telah kita temukan, berdasarkan ilmu pengetahuan dan teknologi, hasil tersebut merupakan ijti-had yang wajib dipergunakan,’’ ujarnya. Menurut pengamatan Kemenag, telah terjadi pergese-ran arah kiblat di masjid-masjid yang ada.

Perbedaan ini dapat mencapai sekitar 20 derajat. Karena itu, dia berharap masyarakat mau berkonsultasi dengan pihak Ke-menag untuk mendapatkan arah kiblat yang sesuai. (jpnn)

Ribuan Masjid Belum Verifi kasi

SURABAYA – Kementerian Pember-dayaan Perempuan dan Perlindungan Anak kini mempersiapkan RUU Keseta-raan Gender. Draf regulasi yang menjadi inisiatif eksekutif itu akan mengakomo-dasi penyelesaian persoalan seperti isu traffi cking, kekerasan dalam rumah tangga (KDRT), dan kawin siri.

Menurut Menteri Linda Amelia Sari Gumelar yang memimpin kementerian tersebut, lewat RUU itu pihaknya akan berusaha mencegah segala praktik yang

merugikan kaum perempuan. Selama ini, kata dia, persoalan KDRT dan traffi cking seperti fenomena gunung es.

’’Makin banyak korban KDRT yang berani melapor. Selain desakan eko-nomi, faktor media turut mendorong korban,’’ jelas Linda saat diskusi den-gan awak redaksi Jawa Pos kemarin (16/3).

Terkait persoalan nikah siri yang sedang menjadi pembicaraan publik, menurut Linda, pihaknya ingin memastikan adanya

perlindungan hukum untuk istri dan anak. ’’Jangan sampai setelah dicerai, tidak ada kepastian hukum. Termasuk, hak dalam pembagian harta,’’ jelas istri mantan Menhub Agum Gumelar itu.

Dia menambahkan, pihaknya kini mengintensifkan koordinasi dengan kementerian lain. Misalnya, dengan Ke-menterian Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Kemenakertrans) dalam menertibkan pengerah jasa tenaga kerja Indonesia (PJTKI) yang mokong.

’’Sembilan puluh persen masalah tenaga kerja wanita TKW) diakui Pak Muhaimin Iskandar (Menakertrans, Red) ada di dalam negeri,’’ ucapnya.

Linda kemarin didampingi Deputi Bi-dang Pangarusutamaan Gender Sri Danti dan Staf Ahli Pinky Saptandari. Kepala Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana Jatim Sukesi serta Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat (Bapemas) Surabaya Ikhsan turut hadir. (sep/mer/c7/tof)

Siapkan RUU Kesetaraan Gender

Sudah Revisi Makalah,Masih Kurang Lengkap

JAKARTA - Sudah dua kali Badan Pembina Pahlawan Pusat (BPPP) bersidang membahas gelar pahlawan untuk almarhum Abdurrahman Wahid (Gus Dur). Namun, dua sidang itu tak juga berhasil menggedok kelayakan gelar pahlawan nasional untuk presiden keempat RI tersebut. Alasannya sama, lagi-lagi, maka-lah riwayat kurang tajam.

BPPP bersidang pertama pada 27 Januari, beberapa hari setelah pengajuan gelar dari Kabupaten Jombang dan Pemprov Jawa Timur. Lembaga yang dipimpin Salim Segaf Al Jufri yang juga menteri sosial itu menyatakan, berkas pengajuan kurang kom-plet. Alasannya, makalah yang membahas riwayat kepahlawa-nan Gus Dur kurang mendalam. Buku-buku karya Gus Dur pun tak disertakan pihak pengaju.

Makalah lalu dikembalikan ke

Badan Pembina Pahlawan Dae-rah (BPPD) Jawa Timur. Yang kebagian merampungkan maka-lah tersebut adalah sejarawan Aminuddin Kasdi yang juga guru besar Universitas Negeri Suraba-ya (Unesa). Makalah rampung pekan lalu dan diteken Wakil Gubernur Jawa Timur Saifullah Yusuf. Buku-buku karyanya juga sudah disertakan. BPPP lantas menggelar sidang kedua. Tapi, gelar pahlawan nasional pun tak kunjung disepakati. Alasannya masih sama, makalah kurang tajam.

’’Sidang memutuskan, maka-lah kurang lengkap dan akurat. Masih perlu diperbaiki,’’ kata Direktur Kepahlawanan Ke-perintisan dan Kesetiakawanan Kementerian Sosial Suyoto di Jakarta, kemarin (16/3).

Apa yang menyebabkan maka-lah itu kurang lengkap? Suyoto tidak bisa menjelaskan secara rinci. ’’Apa ya? Saya juga tidak bisa menjelaskan ukuran lengkap itu apa. Mungkin begini, riwayat

Gus Dur tidak selalu berisi hal-hal yang baik. Barangkali, apa yang kurang dari Gus Dur juga harus disebutkan di makalah tersebut,’’ ujarnya.

Makalah tulisan Aminuddin Kasdi, kata Suyoto, setebal 75 halaman. Mestinya, makalah itu lebih tebal. Paling tidak, 100 hal-aman agar lengkap. ’’Karena itu, makalah tersebut masih kurang mendukung,’’ tandasnya.

Selain itu, lanjut Suyoto, buku-buku karya Gus Dur yang diser-takan kurang banyak. BPPP baru menerima dua hingga tiga buku Gus Dur. ’’Barangkali, kalau lima, sudah cukup. Masih kurang mendukunglah,’’ katanya.

Karena itu, makalah tersebut akan diperbaiki BPPD Jawa Timur dibantu BPPP. Pusat akan membantu apa yang bisa dit-ambahkan (dalam makalah itu). Tapi, kelengkapan tersebut harus diupayakan sepenuhnya oleh BPPD. Setelah (makalah itu) di-perbaiki, BPPP akan menggelar sidang lagi. (jpnn)

Gelar Pahlawan Gus Dur Mengambang

Prioritaskan untuk Beasiswa dan Riset

JAKARTA – Kementerian Pendidikan Nasional (Kemendikas) mengusulkan anggaran Rp 2,4 triliun untuk dana abadi pendidikan (DAP). Anggaran sebesar itu diperuntukkan program yang bersifat mul-tiyears. Di antaranya, pemberian beasiswa dan riset pendidikan.

Sekjen Kemendiknas Dodi Nandika mengatakan, pengajuan dana tersebut ma-suk usul anggaran pendapatan dan belanja negara perubahan (APBNP). ’’Dana abadi ini dialokasikan untuk meningkatkan pen-didikan seiring dengan terus meningkat-nya APBN,’’ kata Dodi kemarin (16/3).

Sebab, anggaran Kemendiknas praktis meningkat.

Dodi menyebutkan, dalam APBNP, sektor pendidikan dialokasikan Rp 14 triliun. Rinciannya, Rp 6,2 triliun untuk Kemendiknas, Rp 2,4 triliun untuk DAP, Rp 3 triliun untuk Kementerian Agama (Kemenag), dan sisanya untuk kemente-rian lain yang juga menjalankan fungsi pendidikan.

Menurut dia, dana Rp 6,2 triliun bakal diprioritaskan untuk menuntaskan wajib belajar 9 tahun, BOS, dan meningkatan beasiswa miskin. Sedangkan, Rp 2,4 triliun untuk pelengkap (DAP). ’’DAP ini untuk Kemendiknas dan Kemenag,’’ terang Dodi.

Dodi menjelaskan, pengalokasian DAP

dilatarbelakangi munculnya berbagai persoalan setiap awal penggunaan ang-garan baru. Lantaran anggaran belum cair, sejumlah program maupun proyek kerap mandek. Karena itu, DAP digagas khusus untuk mengantisipasi macetnya berbagai program tersebut. ’’Biasanya, kalau anggaran belum cair, kami tidak bisa melakukan apa-apa. Misalnya, beasiswa. Mahasiswa harus menunggu,’’ jelas alumnus IPB itu. Demikian pula, sebut Dodi, berbagai penelitian terpaksa terhenti lantaran belum mengalirnya dana tersebut.

DAP nanti yang berfungsi sebagai dana sementara untuk menalangi berbagai pro-gram itu hingga alokasi dana yang sebe-narnya cair. Dodi mengatakan, sejatinya

Kemendiknas tidak mengusulkan dana itu, tetapi langsung dari Menkeu Sri Mulyani. Menkeu berpendapat, jika tidak ada dana pendampingan, sejumlah program bakal terbengkalai.

Dodi menambahkan, agar penggunaan dana abadi itu tepat sasaran, dibentuk Komite Anggaran Pendidikan yang mengarahkan dan menyusun rencana program penggunaan.

Komite itu nanti dipimpin Wapres Boediono. Wakilnya adalah Menko Kesra Agung Laksono. Mendiknas M. Nuh menjadi sekretaris. Pengawasan internal akan dilakukan ispektorat jen-deral dan BPKP. Sedangkan, penga-wasan eksternal merupakan tugas BPK dan DPR. (jpnn)

Alokasikan Dana Abadi Pendidikan Rp 2,4 T

JAKARTA – Pemerintah terus mengembangkan teknologi baru untuk memenuhi konsumsi listrik nasional. Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) kini mengembangkan pembangkit listrik tenaga panas bumi (PLTP) skala kecil. Teknologi itu membi-dik percepatan pemanfaatan energi panas bumi di tanah air.

’’Seluruh proses electronic product code (EPC) sampai manufaktur komponen pem-bangkit dilakukan industri dalam negeri,’’ kata Direktur Pusat Teknologi Konversi dan Kon-servasi BPPT Arya Rezavidi di Jakarta, kemarin (16/3).

D ia menya t akan , PLTP berkapasitas 2 kilowatt (KW) itu sebenarnya beroperasi sejak dua tahun lalu. Rencananya, PLTP mini itu ditingkatkan menjadi 100 KW. Tahun depan, PLTP 100 KW tersebut ditingkatkan lagi. ’’Setelah itu, kami tingkat-kan lagi ke 1 MW,’’ katanya.

Karena tidak bisa dibebankan kepada industri, dana riset PLTP tersebut menggunakan anggaran dari pemerintah. Pembangunan PLTP itu diharapkan tidak di-hitung secara komersial karena merupakan proyek pemerintah. Selain itu, program tersebut merupakan kerja sama BPPT

dan Kementerian Perindus-trian terkait tugas meningkatkan tingkat kandungan dalam negeri (TKDN).

Arya menuturkan, pengem-bangan PLTP tersebut bisa men-dorong industri manufaktur ketenagalistrikan dalam negeri. Yakni, manufaktur turbin, gen-erator, pressure vessel (separator dan silencer), heat exchanger (evaporator, preheater, con-denser, cooling tower), serta produk pendukung lain. ’’Ter-masuk, memberikan dampak berlipat dalam pengembangan industri komponen pada UKM,’’ tegasnya. (jpnn)

BPPT Kembangkan PLTP Skala Kecil

Page 5: radarjogja 17 maret 2010

NUSANTARA 5RADAR JOGJA Rabu Wage 17 Maret 2010

Talud Gajah Putih Longsor 20 Meter

SOLO - Hujan deras yang ter-jadi Senin malam (15/3) menin-ggalkan kerusakan di sejumlah fasilitas dan infrastruktur kota. Talud Sungai Gajah Putih am-brol sepanjang 20 meter. Tidak hanya itu, tembok keliling Ta-man Balekambang juga ambruk. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

Ambrolnya talud Gajah Putih menurut beberapa warga sekitar disebabkan meluapnya aliran sungai. Priyanto, warga RT 1 RW III Kelurahan Sumber, Ke-camatan Banjarsari, mengatakan, naiknya air sungai menggerus tanah di bawah talud sehingga membuat talud ambrol.

Dia menambahkan, long-sornya talud diperkirakan ter-jadi pukul 18.00 saat hujan deras mengguyur. Saat itu dirinya beserta keluarga sedang asyik melihat televisi. Tiba-tiba ia mendengar suara bergem-uruh dari arah sungai. Dia pun berlari ke arah sungai. Suara bergemuruh itu ternyata berasal dari talud yang longsor.

Ambrolnya talud itu membuat warga sekitar dicekam kekha-watiran. Gito, salah seorang warga sekitar sungai menyatakan kekhawatiran ambrolnya talud akan merembet ke permukiman penduduk. ”Jika pemkot tidak segera mengambil tindakan kami takut ada longsoran kembali. Apalagi cuaca belakangan sangat tidak bersahabat,” ujarnya.

Selain talud Gajah Putih yang ambrol, tembok pagar pembatas Taman Balekambang setinggi tiga meter dan panjang 50 meter juga runtuh. Runtuhnya tembok disebabkan tergerusnya di ba-gian bawah tembok. Tak hanya itu, konstruksi bangunan juga tidak begitu kukuh. Kerugian yang ditimbulkan diperkirakan mencapai Rp 50 juta.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disparta) Solo Purnomo Subagyo mengatakan, runtuhnya tembok pembatas ini diperkirakan terjadi pukul 19.00 saat hujan deras turun. Setelah mendengar kabar tersebut kemu-dian pihaknya langsung menin-jau lokasi. ”Setelah kami amati, salah satu penyebabnya adalah tidak adanya cakar ayam dalam bangunan itu,” terangnya.

Tembok tersebut dibangun pada 2007 bersamaan dengan re-vitalisasi Taman Balekambang. Dana yang dikeluarkan pemkot untuk proyek ini mencapai Rp 9 miliar. Untuk sementara disparta akan menutup lubang yang dit-inggalkan tembok tersebut den-gan bambu. Pemkot akan segera memikirkan rencana perbaikan tembok yang runtuh tersebut, ”Ini merupakan tanggung jawab disparta dan DPU,” urainya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pembangunan Umum (DPU) Solo Agus Witiarso mengatakan, untuk membangun tembok pem-batas ini dibutuhkan dana Rp 50 juta. Pihaknya akan menggu-nakan dana dari pos anggaran tak terduga untuk memperbaiki tem-bok tersebut. ”Nanti kami akan berkoordinasi dengan instansi terkait mambahas pembangunan ini,” terang dia.

Sedangkan untuk ambrolnya talud di Gajah Putih, Agus menyatakan sudah meninjau lokasi tersebut. ”Memang tadi malam (kemarin) debit air sungai sangat tinggi sehingga menyebabkan fondasi talud tergerus air hingga akhirnya ambrol,” jelasnya. (rdo)

Tolak Fatwa Haram Rokok

KLATEN - Fatwa Majelis Tarjih Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah tentang fatwa rokok haram menuai protes di daerah. Kali ini penolakan fatwa tersebut datang dari Aso-siasi Petani Tembakau Klaten (Aptik). Ketua Aptik Klaten Kadarwati mengatakan, secara tegas petani tembakau menolak keluarnya fatwa tersebut. Se-bab, munculnya fatwa itu, jus-tru menimbulkan ketidaknya-manan petani dan pengusaha

tembakau di Klaten.‘’Sekarang di Klaten ada ri-

buan petani. Jika sampai fatwa itu benar-benar dilaksanakan, maka nasib mereka akan teran-cam,” ujarnya kemarin (16/3). Tidak hanya petani yang ter-ancam, masyarakat kecil yang menggantungkan hidup pada penjualan rokok pun ikut terke-na imbasnya. Dia berharap PP Muhammadiyah benar-benar mengkaji kembali fatwa rokok haram tersebut.

Dalam fatwa tersebut juga belum jelas sasaran fatwa. Sehingga ini harus menjadi pertimbangan PP Muhammadi-

yah agar dalam pelaksanaan tidak menimbulkan polemik di masyarakat,” tambahnya. Dia justru menuding fatwa rokok haram dari PP Muhammadiyah merupakan skenario pemerin-tah agar mendapat dukungan dalam mengesahkan rancangan peraturan pemerintah (RPP) tentang Pengamanan Produk Tembakau sebagai Zat Adiktif bagi Kesehatan. “Jika diper-lukan kami nanti siap akan turun ke jalan menentang fatwa tersebut. Langkah ini sudah kami lakukan saat menentang pembahasan RPP di Jakarta,” ungkapnya. (oh)

Hujan, Tembok Balekambang Runtuh

Petani Tembakau Ancam Demo

BOYOLALI - Pemuda asal Karanggeneng, Kecamatan Kota Boyolali Joko Hasto Wibowo memang tidak tahu diri. Tidak salah jika orang tua pacarnya, Rita Sri Rejeki, marah dan meng-hajarnya. Lebih keterlaluan lagi, meski menyadari bahwa dirinya salah, pemuda berusia 22 tahun itu melaporkan kedua orang tua Rita ke polisi dengan tuduhan penganiayaan.

Insiden itu berawal ketika Joko apel ke rumah Rita Kamis malam

(11/3) lalu. Kurangajarnya, dia apel lewat pintu belakang dan langsung masuk ke kamar tidur Rita, tanpa sepengetahuan orang tuanya.

Mulyono dan Tarmi – orang tua Rita – baru mengetahuinya saat menjenguk Rita di kamarnya, sekitar pukul 22.30. Mengetahui hal itu, Mulyono pun mengusir Joko. Bukannya pergi, Joko malah melawan. Habis sudah kesabaran Mulyono. Dia pun menghajar Joko. Tarmi ikut-ikutan marah dan juga menendang Joko.

Bukannya menyadari kesala-hannya, Joko malah melapor ke polisi. Saat melapor dia menun-jukkan luka pada lengan kiri, leher, pantat, dan telinga kirinya. ”Saya sempat tidak sadarkan diri,” kata Joko saat melapor polisi Sabtu (13/3) lalu.

Laporan pengeroyokan ini pun langsung ditindaklanjuti polisi. ”Masih kami selidiki,” kata Kapol-res Boyolali AKBP Agus Suryo Nugroho melalui Kasatreskrim AKP Asnanto. (un/jpnn)

KLATEN - Ratusan pedagang di Pasar Pedan harus bersabar lagi untuk bisa menempati pasar baru mereka. Pasalnya, PT De-wata Solusi Bangunan (DSB) selaku investor proyek bernilai Rp 36 miliar tersebut, belum kelar merampungkan proyek tersebut.

Mereka justru mengajukan tambahan waktu untuk me-nyelesaikan pembangunan. Seharusnya dalam perjanjian, proyek tersebut selesai akhir 2009 lalu. Namun, hingga seka-rang pembangunan baru selesai sekitar 50 persen.

Menurut Direktur PT DSB Made Gunarta, pihaknya sudah bekerja keras untuk menyele-

saikan pekerjaan tepat waktu. Namun ternyata saat pelaksa-naan di lapangan ternyata ada kendala teknis yang membuat pekerjaan molor.

“Salah satunya tentang pengo-songan lahan pasar yang me-merlukan waktu setahun lebih. Padahal saat itu kami sudah memegang surat perintah kerja (SPK). Tapi, karena pedagang masih bertahan di pasar lama maka pembangunan belum bisa dilakukan,” ujarnya usai rapat koordinasi dengan Komisi II DPRD Klaten Senin (15/3).

Masalah lain yang membuat PT DSB tidak bisa berbuat banyak adalah proses izin mendirikan bangunan (IMB) yang lambat.

Hingga saat ini izin tersebut ma-sih dalam proses , namun market IMB sudah turun. Sehingga PT DSB sudah bisa melanjutkan pembangunan kembali.

“Kami meminta tambahan waktu 240 hari agar pem-bangunan bisa selesai. Surat tersebut sudah kami ajukan kepada Pemkab Klaten. Na-mun ada sinyal bahwa hanya akan dikabulkan sekitar 180 hari. Maka kami harus meny-iapkan skenario untuk meny-elesaikan pembangunan pasar lebih cepat,” tambahnya.

Menanggapi hal tersebut, Ke-pala Bagian Hukum Pemkab Klaten Yulihadi mengatakan, pembahasan tentang perubahan

isi perjanjian (addendum) su-dah selesai. Rencana tambahan waktu yang diberikan kepada investor adalah 180 hari.

“Namun tawaran ini belum fi nal, karena masih akan dibahas secara khusus dengan investor. Kami tidak ingin pedagang Pasar Pedan terlalu lama menunggu. Sehingga tambahan waktu yang ditawarkan pemerintah dinilai sudah cukup,” ujarnya.

Ketua Komisi II DPRD Klaten Andi Purnomo meminta agar investor dan pemerintah semakin intensif dalam menjalin komu-nikasi. Karena proyek pemban-gunan pasar pedan sudah molor terlalu lama yaitu sekitar empat bulan. (oh)

TENGGARONG – Sebuah speedboat yang membawa 17 penumpang, termasuk motoris, terbalik di perairan Sungai Muara Kaman, Kutai Kartanegara, seki-tar pukul 01.00 dini hari kema-rin (16/3). Dugaan sementara, speedboat itu terbalik karena terbawa arus deras.

Di antara 17 penumpang, sem-bilan orang berhasil diselamat-kan. Seorang ditemukan sudah meninggal dan tujuh lainnya masih dalam pencarian. ’’Penca-rian dilakukan dengan menyusuri sungai tersebut,’’ kata Kapolsek

Muara Kaman AKP Ikhsannud-din kemarin.

Menurut keterangan saksi mata kepada polisi, para korban itu adalah satu keluarga yang menggunakan speedboat dari arah Sabitulung, Muara Kaman. Tujuannya, Kecamatan Kota Bangun.

Ketika sampai di kawasan RT 12, Desa Muara Kaman Ulu, muncul arus deras sehingga motoris atau pengemudi tak mampu mengen-dalikan speedboat yang melaju dengan kecepatan tinggi itu. Speed-boat kemudian terbalik dan semua

penumpang terbawa arus. Kejadian itu diketahui Nonot,

17, dan Hj Yani, 38, warga se-kitar kejadian, yang kemudian melapor ke polisi. Data dari ke-polisian menyebutkan bahwa ketujuh korban yang hilang itu adalah Yanah, 23; Jati, 4; Cici, 9; Aswin, 15; Abai, 18; Sopi, 8; dan Askiah, 1. Mereka adalah sekeluarga dari RT 9 Desa Liang, Kecamatan Kota Bangun. Se-mentara itu, motoris speedboat H Darmi, 40, berhasil selamat. Saat ini dia masih dimintai keterangan polisi. (che/jpnn)

Speedboat Terbalik,Satu Tewas Tujuh Hilang

PACITAN - Hujan deras yang meng-guyur wilayah Pacitan dalam beberapa pekan terakhir tidak saja mengakibatkan 100 lebih rumah warga tertimpa long-sor. Sejumlah ruas jalan kabupaten maupun provinsi dihantui longsoran tebing. Khususnya, jalur Pacitan–Nawangan–Purwantoro (Jawa Tengah), maupun Pacitan–Ponorogo.

Pantauan di lokasi, beberapa titik longsor mulai terjadi di sepanjang jalur Pacitan–Ponorogo. Kendati belum mengakibatkan kemacetan total di jalur provinsi itu, longsoran tersebut sempat mengganggu arus lalu lintas. ”Senin malam (15/3) sebuah batu sebesar meja menggelinding dari tebing ke jalan raya.

Tetapi, sudah dievakuasi petugas,” kata Udin, warga Gemaharjo, Kecamatan Tegalombo, Pacitan, kemarin (16/3).

Dia mengungkapkan, batu besar itu sempat membuat jalur Pacitan–Pono-rogo tersendat. Pasalnya, ruas jalan hanya bisa dilewati satu kendaraan. Karena itu, warga setempat melakukan buka-tutup jalan. Terlebih, arus lalu lintas Pacitan–Ponorogo mulai ramai oleh aktivitas masyarakat.

Udin menjelaskan, belakangan ini ruas jalan Desa Ngreco sampai Desa Tegalombo, rawan longsor. Selain hujan turun cukup deras disertai angin kencang, sebagian tebing pinggir jalan juga baru saja dikepras. Akibatnya,

tanah tebing tersebut labil jika tergerus air hujan deras.

Setiap hujan deras, longsor sudah men-jadi langganan di jalur ini. Di sisi jalan terdapat tebing yang tinggi dan tegak. Sisi jalan lainnya adalah jurang Sungai Grin-dulu. Karena itu, longsor maupun badan jalan ambles kerap terjadi di jalur itu.

Unit Pelaksana Teknis (UPT) Balai Pemeliharan Jalan (BPJ) Dinas Bina Marga Pacitan selalu menyiagakan peralatan berat di jalur tersebut. Khu-susnya, memasuki musim penghujan. Dengan demikian, jika sewaktu-waktu terjadi gunturan, mereka bisa segera mengatasinya dan tidak menyebabkan kemacetan total. (wit/jpnn)

WIWIT ROWI/JPNN

WASPADA: Longsoran tebing di jalur Pacitan–Ponorogo sempat memacetkan arus lalu lintas.

Tebing Longsor, Jalan Provinsi Macet

Apel Kelewatan, Dihajar, Lapor Polisi

Proyek Pasar Pedan Dipastikan Molor

Mulai 20 Maret Buka Lowongan Cabup-Cawabup

KLATEN - Kesabaran Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Klaten untuk menunggu jawaban Bupati Klaten Suna-rna, mencapai klimaks. Partai berlambang pohon beringin ini segera memutuskan membuka pendaftaran lowongan calon bupati (cabup)-calon wakil bu-pati (cawabup), karena DPD merasa sudah lama menunggu sikap Sunarna memutuskan sikap politiknya dalam pilkada.

Anggota Tim Pilkada Golkar FX Setiyawan mengatakan, partainya sudah menyiapkan skenario untuk mengantisipasi jika Sunarna tidak maju melalui Golkar. Pembukaan pendaft-aran akan dilakukan 20 Maret mendatang.

“Kami bahkan juga mengu-mumkan ke media massa ten-tang dibukanya pendaftaran. Ini

bagian dari antisipasi jika Pak Narno nanti, apabila memilih partai lain sebagai kendaraan politiknya,” ujar FX Setiyawan.

Dia menambahkan, pembukaan pendaftaran tersebut sebagai bentuk kepatuhan partai terhadap petunjuk pelaksanaan (juklak) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar Nomor 02 Tahun 2009 tentang penjaringan calon kepala daerah

“Sejauh ini memang belum ada sinyal bahwa Pak Narno akan maju melalui Golkar. Namun, sebagai kader seharusnya beliau (Sunarna) menjalin komunikasi dengan pengurus. Sehingga bisa ditentukan jalan terbaik untuk pilihan politik ke depan,” jelas pria yang juga menjabat seb-agai ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Klaten ini.

Sementara itu, Ketua Tim Pilkada Anang Widayaka me-nambahkan, batas waktu Suna-rna untuk menentukan pilihan politik ditunggu hingga Rabu (17/3) hari ini. Jika sampai pukul 11.00 tidak ada jawaban, maka

Partai Golkar secara resmi akan mengumumkan langkah politik yang diambil.

“Kami sejak awal tetap meng-hormati hasil Musyawarah Dae-rah (Musda) Partai Golkar. Tapi, ternyata Pak Narno hingga saat ini belum menentukan pilihan politik untuk maju dari Golkar,” ujarnya. (oh)

Golkar Siap Lepas Sunarna S e j a u h i n i memang be-lum ada siny-

al bahwa Pak Narno akan maju melalui Golkar. Na-mun, sebagai kader seha-rusnya beliau (Sunarna) menjalin komunikasi den-gan pengurus. Sehingga bisa ditentukan jalan ter-baik untuk pilihan politik ke depan,”

Ketua Fraksi Partai GolkarDPRD Klaten

FX Setiyawan

Page 6: radarjogja 17 maret 2010

JUDUL di atas adalah pertanyaan yang sering diajukan kepada para bakal calon ketua umum PB NU, termasuk saya. Perta-nyaan itu sebenarnya harus ditujukan tidak hanya kepada calon ketua umum PB NU, tetapi juga kepada calon rais aam, bahkan para muktamirin.

Untuk menjawab pertanyaan itu, saya mengajukan pertanyaan balik. Apa yang dimaksud dengan NU? Menurut saya, ada empat pengertian tentang NU. Pertama, aja-ran Islam ahlussunnah wal jamaah (aswaja). Kedua, warga NU; ketiga, ulama dan pesan-tren, dan keempat adalah organisasi.

Ajaran AswajaSecara ringkas dan sederhana, Islam aswaja

itu terdiri atas aspek fi kih yang mengikuti imam empat Hanafi , Maliki, Syafi ’i, dan Hanbali; akidah yang mengikuti Imam Asy’ari dan Imam Maturidi; tasawuf yang mengikuti Imam Ghazali dan Imam Junaidi al Baghdadi.

Selain itu, terdapat beberapa pedoman di dalam organisasi NU. Pertama, Qanun Asasi yang disusun pendiri NU KH M. Hasyim Asy’ari, yang menjadi semacam pembukaan UUD. Kedua, Khitah NU 1926 yang memuat, antara lain, Dasar-dasar paham keagamaan NU; Sikap kemasyarakatan NU; Perilaku yang dibentuk oleh dasar dan sikap tersebut di atas, serta NU dan kehidupan berbangsa. Juga ter-dapat pedoman berpolitik warga NU.

Selain ajaran dalam aspek fi kih, akidah, dan tasawuf itu, NU telah mempunyai ajaran aswaja dalam bidang politik yang tertuang dalam dokumen tentang Hubungan Islam dan Pancasila yang merupakan produk Mu-

nas Ulama NU 1983 dan diperkuat dalam Muktamar NU 1984. NU adalah ormas Islam pertama yang menerima Pancasila.

Menurut saya, kalau sudah ada ajaran as-waja dalam bidang politik seperti diuraikan di atas, wajar kalau ada ajaran aswaja dalam bidang ekonomi. Bagi saya, sistem ekonomi seperti yang dirumuskan dalam UUD 1945 yang asli mendekati sistem ekonomi aswaja. Itu lebih memungkinkan untuk bisa mewu-judkan sila keadilan sosial.

Warga NUPengertian NU yang kedua adalah war-

ganya. Menurut survei PPIM UIN Ciputat (2002), jumlah umat Islam yang mengaku dari komunitas NU mencapai 42 persen. Menurut survei LSI Saiful Mujani (2009), jumlah tersebut adalah 38 persen. Kalau kita anggap bahwa warga komunitas NU adalah 40 persen, jumlahnya mencapai sekitar 86 juta.

Jumlah penduduk sebanyak itu adalah warga NU kultural, yang menjalankan ri-tual ala NU. Jumlah warga sebesar itu tidak semuanya menjadi anggota organisasi NU. Warga dalam jumlah besar itu, sebagian besar adalah mereka yang belum sejahtera, yang tingkat pendidikannya rendah. Dan, harus diakui, organisasi NU belum berbuat banyak untuk mereka.

Jumlah penduduk sebesar itu tentu meng-giurkan bagi partai politik. Karena itu, tokoh NU selalu didekati oleh partai dan

calon peserta pilkada dan pilpres. Tetapi, ternyata tidak semua warga komunitas NU yang memilih partai yang berkaitan dengan organisasi NU.

Ulama dan PesantrenNU juga mengandung pengertian ulama

dan pesantren. Melalui pesantren, selama be-rabad-abad ulama berjuang mendidik rakyat sebelum ada pendidikan oleh pemerintah Hindia Belanda dan oleh lembaga swasta dan pemerintah RI.

Ulama dan pesantren telah mampu men-anamkan sikap moderat ke dalam diri umat Islam di seluruh Nusantara. Salah satu buah-nya adalah kesediaan para tokoh umat Islam mencoret ”tujuh kata Piagam Jakarta” saat sejumlah tokoh non-Islam dari Indonesia Timur menolaknya. Penerimaan Pancasila oleh umat Islam Indonesia adalah juga hasil pemikiran ulama pesantren.

Namun, tampaknya bangsa Indonesia, termasuk para pemimpinnya, tidak menya-dari bahwa bangsa Indonesia belum mem-berikan penghargaan yang sepantasnya ter-hadap pesantren. Pemerintah belum berbuat banyak untuk membantu peningkatan mutu pengajaran ilmu nonagama di madrasah dan pesantren.

Organisasi NUOrganisasi umumnya didirikan untuk

menggali potensi yang ada, guna mencapai tujuan. Dalam hal NU, adalah untuk meny-ebarluaskan ajaran NU dan mewujudkannya dalam kehidupan nyata melalui program. Juga untuk melindungi dan membantu warganya serta membantu pesantren dan

ulama. Tanpa bermaksud menyalahkan siapa pun,

harus diakui bahwa organisasi NU belum maksimal dalam mencapai tujuannya. NU kultural tumbuh sendiri, tanpa bantuan organisasi NU. Pesantren dan ulama juga tumbuh sendiri tanpa sentuhan organisasi NU. Bidang kegiatan yang belum tergarap oleh pesantren, seperti universitas yang bermutu, rumah sakit, dan lain-lain juga belum banyak tersentuh oleh organisasi NU. Ketertarikan dan keterlibatan tokoh struktu-ral NU terhadap politik praktis menambah parah masalah.

Untuk itu, ke depan NU harus dibawa menuju tujuan didirikannya organisasi NU. Organisasi NU harus mampu memberikan manfaat nyata kepada warganya, terutama yang tertinggal. Amal usaha sosial organisasi NU dalam bidang pendidikan, kesehatan, dakwah, dan ekonomi, harus ditingkatkan. Politik kebangsaan harus diutamakan di atas politik praktis.

Untuk itu diperlukan pimpinan (rais aam, ketua umum, dll) yang bukan politikus, yang fokus pada upaya perbaikan organisasi dan amal usaha sosial. Pimpinan puncak organi-sasi NU (rais aam dan ketua umum PB NU) seharusnya bukan tokoh yang cenderung akan memanfaatkan posisi di dalam NU untuk tujuan politik atau tujuan pribadi yang lain, melainkan tokoh yang niatnya murni berkhidmat untuk kepentingan NU. (*)

*). KH Salahuddin Wahid,pengasuh Pesantren Tebuireng,

Jombang.

HASIL survei Political and Economic Risk Consultancy (PERC) 2010 yang memosisi-kan Indonesia sebagai negara terkorup di Asia-Pasifi k dengan nilai 9,07 semestinya bukan sesuatu yang mengejutkan. Tahun ini peringkat Indonesia pertama (sebelum-nya 7,69). Dengan skor 9,07 itu, PERC menyimpulkan bahwa korupsi di Indonesia semakin parah, terjadi di semua lembaga dan semua level.

Kesimpulan PERC tersebut bukan diang-gap aneh, melainkan hal yang biasa, karena Indonesia memiliki kultur yang aneh. Pejabat negara dan para koruptor tidak ada yang jera. Bahkan, orang yang belum memiliki kesem-patan untuk korupsi pun bercita-cita –bila suatu saat ada peluang– akan melakukan hal itu. Budaya seperti itu yang menjadikan penangkapan banyak pejabat, politisi, dan pihak swasta oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tidak menimbulkan efek jera. Filosofi yang berkembang di kalangan ko-ruptor adalah ditangkap KPK atau penegak hukum yang lain hanya karena sial.

Fenomena tersebut sama dengan fenomena tenaga kerja Indonesia di luar negeri. Banyak kenistaan dan penderitaan yang dialami para tenaga kerja wanita (TKW) di luar negeri. Namun, minat untuk menjadi TKW tidak berkurang, tapi malah bertambah.

Lebih jauh, para koruptor berprinsip, kalau toh mereka tertangkap, pikiran di benaknya adalah bagaimana bisa lolos dari jerat hukum. Jika terpaksa belum bisa lolos, setidaknya hukumannya diperingan dan dendanya rendah. Karena itu, mafi a hukum tumbuh subur di Indonesia dan pendapatan mereka jauh lebih tinggi daripada gaji resmi penegak hukum. Dan perlu diingat bahwa perilaku tindak pidana korupsi adalah perila-ku yang kalkulatif. Artinya, tindak tersebut

sudah dipikirkan matang-matang sehingga saat tertangkap tidak akan bangkrut.

Katidaktegasan karakter bangsa Indonesia dalam menghadapi masalah-masalah penting bangsa menjadikan segala masalah diselesai-akan di tingkat permukaan saja. Kasus-kasus besar korupsi menjadi sulit dijamah dengan mudah karena ada upaya-upaya proteksi dari pemilik kekuasaan.

Sempurnalah KorupsiDengan skor 9,07 dari 10 poin tertinggi, itu

bisa dikatakan hampir sempurnalah korupsi di Indonesia. Dan, kesimpulan PERC ini semakin meyakinkan publik bahwa sia-sia saja pemberantasan korupsi dilakukan. Inpres-inpres tentang pemberantasan ko-rupsi menjadi tidak bermakna karena tidak diimplementasikan di lapangan. Izin-izin pemeriksaan kepala daerah yang mestinya dikeluarkan presiden hingga kini masih banyak yang tidak tahu rimbanya.

Bangsa ini sebaiknya tidak berharap akan berhasil memberantas korupsi apabila kultur yang ada tidak mampu diubah. Berharap agar korupsi bisa diberantas atau jumlahnya ditekan sebenarnya adalah mimpi buruk di siang bolong. Sebab, bangsa ini semakin hari semakin kehilangan karakternya.

Awalnya bangsa ini menambatkan hara-pan pemberantasan korupsi kepada sosok Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Dia adalah seorang yang dibesarkan di dunia ketentaraan sehingga memiliki kedisiplinan tinggi. Selain itu, sosoknya dianggap relatif bersih jika dibandingkan dengan fi gur-fi gur yang lain.

Pada tahab awal kepemimpinannya, pemberantasan korupsi lebih beraroma dan bergemuruh jika dibandingkan dengan keterlibatannya dalam korupsi. Namun, sejak awal periode kedua memimpin, ter-nyata aroma dan gurita korupsi semakin menerpa.

Puncak pencitraan antikorupsi rontok dari rezim SBY sejak mencuatnya kasus Bank Century. Meskipun kesimpulan akhir sudah disampaikan dalam rapat paripurna DPR, permasalahan itu belum berarti se-lesai. Permasalahan terus berkembang hingga muncul istilah ’’tukar guling’’ dan ’’barter’’ kasus korupsi untuk meny-elamatkan masalah-masalah krusial yang lebih besar.

Munculnya istilah-istilah tersebut me-nandakan bahwa bangsa ini tidak malu-malu mempertontonkan perilaku korup di depan publik. Itu mencerminkan arah pemberantasan korupsi semakin tidak je-las. Roh dan semangatnya menjadi hilang tanpa bekas.

Bila hasil survei PERC yang dirilis baru-baru ini dikontekskan dengan realitas Indonesia akhir-akhir ini, sesungguhnya tidak ada yang dilebih-lebihkan. Korupsi begitu menggurita, mulai pemegang kebi-jakan hingga implementasi di tingkat yang paling bawah.

Sementara gebrakan pembenahan sektor pelayanan publik dengan berbagai inovasi untuk memudahkan dan mempermurah biaya pelayanan terus dikampanyekan. Ending-nya adalah bagaimana mengurangi korupsi di sektor pelayanan publik. Namun, semua itu belum benar-benar dirasakan semua lapisan masyarakat. Dan, inovasi pelayanan publik tersebut belum menyentuh masalah-masalah vital yang dibutuhkan masyarakat.

Kinerja pelayanan di dunia kepolisian belum beranjak ke arah yang dicita-citakan. Dunia kejaksaan dan kehakiman (pengadi-lan) juga masih jauh dari memadai sebagai tempat mencari keadilan. Bahkan, perla-kuan di lembaga pemasyarakatan juga sarat dengan mafi a korupsi.

Dunia pendidikan kita hancur karena gagal menumbuhkan sikap kejujuran. Ujian ne-gara yang mengejar nilai kuantitatif sering mendorong dunia pendidikan menghalalkan segala cara, yang penting nilainya bagus dan lulus terbanyak. Jadi, yang ujian sekarang itu bukan para siswa melainkan para kepala sekolah, guru, dan orang tua. Itu adalah awal pertumbuhan korupsi di jiwa bangsa Indonesia.

Program-program prorakyat, baik yang disalurkan lewat departemen maupun langs-ung ke masyarakat, di sana sini mengalami penyunatan yang tidak bisa diatasi lewat penegakan hukum. Semua dilakukan dengan tanpa beban dan rasa berdosa.

Sebaliknya, pihak-pihak yang ingin mem-perbaiki situasi dengan mengurangi tingkat korupsi akan dipinggirkan. Kasus buaya v cicak menandakan bahwa kelompok-kelom-pok yang ingin memperbaiki situasi akan mengalami kendala, tantangan, dan bahkan ancaman yang serius sehingga eksistensinya sewaktu-waktu bisa terancam. Oleh karena itu, semua penyelenggara negara harus sama-sama mau berjamaah korupsi agar tidak dikeluarkan dari habitatnya. Itulah yang menjadikan korupsi semakin hari malah menggurita.

*). Jabir Alfaruqi,koordinator Komite Penyelidikan dan Pemberantasan Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme (KP2KKN) Jawa Tengah.

Kamar mandi di lantai 3 pasar bringharjo bgian timur kok airnya sering bngt mati, gmn kami bs brjualan dngn nya-man klau mw buang air kecil saja hrs naik turun ke lantai 2. Apa tdk kasihan sm pedagang2 yg sudah usia lanjut. +6281904221xxx

Tak Perlu Fanatik PartaiJangan fanatik terhadap partai,karena partai sekarang gak

ada yang steril.PDIP ada Cahyo kumolo dan Pramono anung yang nota bene orang Golkar,virus golkar sudah menyebar kemana mana.Mangkanya untuk apa belain mati2an bikin cape aja nyantailah . +6281328145xxx

Jelas Haram Kok NgeyelWahai PaRA pEroKox atAS dasAR apa KaLian masiH

saJa merOkO. . Lha w0ng jLas”dHARAMkan masiH saJa ngeYeL. . . Apa aDa manfAatnya. ??!! +6285927411xxx

Jangan Ulang Kasus KedungomboBila TINALAH berpotensi meningkatkan kualitas kehidu-

pan regional- lokal, yaa siapkan relokasi memadai dan jangan ulangi kasus Darsono- Kedungombo +6281392109xxx

Sinetron atau Reality ShowAcra ‘REALIGI’ di trans tv tuch trmsk reality show ato

sinetron ya?? +6281931724xxx

Tegakkan Kebenaran Jangan KaburkanTentu saja DPRD DIY terutama FPD yg akan dirugikan.

Sehrsnya AJI membantu data dan bukti bahwa berita tsb bs dipertanggung jawabkan, shg kebenaran bs ditegakkan bukan malah dikaburkan dg cara mediasi. +6287839009xxx

Ganti Saja Sim Card-nyaBwt 08180409xxx, ga perlu sewot gitu mslh ‘maling pulsa’,

klo dirasa merugikan ganti aja sim nya, ajak teman2 yg lain biar sama, bwt nelpon jadi murah. Gitu aja kok repot. +6285228524xxx

Lihat Kemampuan Ekonomi RakyatUsul ,mbok pemerintah kalau mengambil keputusan ttg

pengurangan atau penghapusan subsidi suatu produk hen-daknya melihat kemampuan ekonomi rakyat secara umum ,tidak hanya pertimbangan untung rugi ,kasihan rakyat.

+6281392026xxx

Horoskopnya Dong!

.raDar j0gja t0l0ng duxz h0rsk0p ya . . Biar tmbh seru

. . Radar j0gja tambh sukses slu . . By:vina nak muga. +6289671339xxx

Apa Penghalang Pemberantasan KorupsiApa yg menjadi penghalang atau penghambat dalam

pemberantasan korupsi di bumi projotamansari ? +6285726239xxx

Jangan Patah Semangat Berantas KorupsiAyo aparat penegak hukum di bantul dalam pemberan-

tasan korupsi dan mewujudkan pemerintahan yg bersih

utk melaksanakan perintah dari pak kapolri dan pak jaksa agung jangan patah semangat dan mantap dlm mem-basmi dan memberantas korupsi di bumi projotamansari. +6285726239xxx

Tempat Belok Ditutup SajaTempat belok atau potongan pembts jalan di dpn polsek

tegalrejo (kr waru) sebaiknya ditutup aja, krn kalau dibuka byk terjd kecelakaan. +6285292324xxx

Jadi Ingat Film Van DamePrburuan teroris jd inget fi lm van dame..di ksh uang

suruh lari,smbunyi dan kalo bs ya melawan..tp d buru sm yg ngasih uang,jd kyk mainan mau kpn d tangkap/d biarin trgantung timingnya,Krn awal mujahid indonesia dl k afganistan mlawan uni sovyet mski 0BL yg punya dana tetp atas spngetahuan amerika,mknya data polri lengkap. +6281804203xxx

Harusnya Tutup Dulu Urus IMBBHouse of Raminten harusnya ditutup dulu sampai pengu-

rusannya selesai. Dintib harus tegas dan tidak tebang pilih dalam menegakkan hukum. Dulu Akur Optikal langsung diproses hukum waktu nebang pohon ditrotoar Kotabaru, kenapa House of Raminten diberi toleransi? Apa krn Hamzah temannya kang Herry . . ? +6281228677xxx

Kerja Enak Malah BerantemAnggota DPR yg krja d tempat enak mlh pada berantem.

Gak malu po sama para kuli dan petani. Mreka krja d tempat yg jauh dari kta enak,tp mreka bisa guyup,rukun. Seka-rang sudah saatnya para pejabat belajar dari rakyat kecil. +6281802716xxx

6 RADAR JOGJA Rabu Wage 17 Maret 2010

SUARA RAKYAT Anda juga bisa mengirim komentar di Suara Rakyat lewat SMS ke 0818461545 (tarif normal) atau email ke [email protected] dan [email protected]

Kamar Mandi Beringharjo Lantai 3 Airnya Mati

Punya pertanyaan seputar kehidupan ken-egaraan? Bingung dengan peran lembaga-lembaga negara? Kirim pertanyaan ke [email protected] atau SMS ke 0818461545 (tarif normal).

Obrolan Konstitusi

NGEJAMAN

SUDUT PANDANG

Direktur: Ariyono Lestari.General Manager/Pemimpin Umum: Agung C Nugroho; Pemimpin Redaksi: Amin Surachmad; Redaktur Pelaksana: Abdi D Noor; Koordinator Liputan: Iwa Ikhwanudin; Redaktur: Erwan Widyarto, Berchman Heroe, Agus Wahyu, ; Joko Suhen-dro; Adib Lazwar Irkhami, Kalis Da’in N; Sekretaris Redaksi: Lina Setiawati; Staf Redaksi: Kusno S Utomo, Heru Setyaka, Syukron AM, Ahmad Riyadi (Bantul), Yogi Isti P (Sleman), Mifta-hudin (Kota), Reren Indranila (Kulonprogo), Henri Saputro (Guw-nungkidul), Joko Suroso (Kota Magelang), Frietqi Suryawan (Kab Magelang-Temanggung), Hendri Utomo (Purworejo), Annisa An-driani, Lutfi Rakhmawati, Heri Susanto, Venny Maya D, Arfi ana Khairunissa; Azam Sauki Adham; Ibnu Taufi k Jr; Fotografer: Hermitianta P, M. Syukron Manager Iklan: Sri Joko S; Manager Pemasaran: Nursalim; Keuangan/Iklan/Umum: Usman A, Dian S, Luluk, Joko Wibowo, Ari Rheno, Endang Wahyunin -grum, Dicky K, Bambang Sugiarto, Endik Widodo; Grafi s: Jihad Rokhadi-Ji Ong; Layout: Wahyu Heri Widodo, Abdullah Fuadi, Alia Budi Utami, Muhammad Suprobo, Budhi Se tiawan, Nanang Febriyanto; Kartunis: Herpri Yanto; Pemasaran: Nurkhamsiyah, Suprihatin, Setyabudi, Warso; Divisi Off Print: Indriyo Adi Prase-tyo, Kresno Ari Wibowo; IT: Irsan Muhammad Syafi ri; Penerbit: PT Yogyakarta Intermedia Pers NPWP: 02.205.725.1-542.000, Percetakan: PT Nyata Grafi ka Surakarta, Alamat: Jl. Ring-Road Utara No.88 (Barat Mapolda DIJ), Depok, Sleman, Jogja, Telp/Faks Redaksi: (0274) 4477785, Iklan: (0274) 4477780, Pema-saran: (0274) 4477783, Indikasi: (0274) 4477782, Fax/Iklan:Pemasaran: (0274) 4477781. Perwakilan Jakarta: Jl.Palmerah Barat No.353 Komp. Widuri Blok A3 Jakarta 12210. Telp. (021) 5333321, 5330976, 5327294, Fax. (021) 5322629, Iklan: Imam Taufan Nugroho (0817722387) e-mail redaksi: [email protected], dan [email protected] e-mail iklan: [email protected], dan [email protected] website: www.radarjogja.co.id

TARIF IKLAN: Display BW: Rp.15.000,-; Display FC: Rp. 25.000,-; Hal 1: Rp. 50.000,-; Hal 1. BW: Rp.30.000,-; adv BW: Rp.10.000,-; Adv FC: Rp.12.000,-; Kolom: Rp.11.000,-; Dukacita Rp. 7.000,-; Baris: Rp.10.000,-

Wartawan Radar Jogja dilarang menerima uang maupun barang dari sumber berita.Wartawan Radar Jogja dibekali kartu pers selama bertugas.

Teladan Muhammadiyah TAK bisa dibayangkan bagaimana repot-

nya internal Muhammadiyah pasca terbit-nya fatwa haram merokok. Setelah putusan yang dibuat oleh Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, pekan lalu, tantangan terberat justru bagai-mana mengatur para anggotanya sendiri. Bisakah fatwa haram itu benar-benar di-patuhi warganya? Kalau para anggotanya saja tidak patuh, bagaimana mungkin fatwa itu bergaung ke luar?

Dari perspektif inilah, maka fatwa haram yang dibuat oleh Halaqah Fiqih Pengenda-lian Tembakau yang bersidang di Gedung Muhammadiyah Kota Jogja, tak bisa dinilai sekarang. Mungkin satu dua tahun lagi. Iba-rat sebuah gerakan, fatwa haram bernomor 6//SM/MTT/III/2010 itu barulah sebuah de-klarasi. Yang lebih penting justru bagaimana pelaksanaannya.

Kita tahu di dalam tubuh Muhammadiyah sendiri soal rokok sebetulnya pernah pro-kontra. Bahkan, lima tahun lalu merokok masih difatwakan sebagai mubah. Bahkan, Prof Dr Amien Rais sendiri disebut-sebut tak sependapat dengan fatwa haram itu. Ada isu di luaran yang menyebut ada ”uang rokok” dari kocek LSM antirokok di balik terbitnya fatwa tersebut. Nilainya puluhan miliar. Seorang ang-gota di website resmi Muhammadiyah bahkan mengkritik bahwa organisasinya --lewat fatwa haram rokok-- tidak sedang melaksanakan fastabiqul khairot (berlomba-lomba untuk kebaikan, motonya selama ini). Tapi, untuk fastabiqul fulus (fulus artinya uang).

Memang terlalu naif untuk begitu saja mem-percayai isu-isu yang tak bertanggung jawab seperti itu. Apalagi, kita tahu ”lawan-lawan” yang merasa sangat dirugikan oleh fatwa haram saat ini tentulah tak tinggal diam. Bisa saja mereka yang melakukan serangan balik lewat black campaign semacam itu.

Kita sangat faham perubahan sikap Muham-madiyah yang mengkategorikan rokok sebagai barang haram ini. Hasil kajian terbaru Majelis Tarjih dan Tajdid menunjukkan rokok makin menyengsarakan rakyat. Selain mengandung zat adiktif dan berbahaya yang (antara lain) menjadi pencetus kanker, rokok menjadi peny-ebab timbulnya berbagai penyakit sosial.

Perokok mempunyai kaitan kuat dengan ke-miskinan. Keluarga termiskin justru mempunyai prevalensi merokok lebih tinggi. Menurut data yang dicermati Majelis Tarjih dan Tajdid, kon-sumsi rokok menempati urutan kedua setelah beras. Artinya, jika para orangtua bebas rokok, banyak anak miskin yang bisa dapat gizi lebih baik dan bersekolah lebih tinggi. Sementara semakin banyak warga miskin terjebak jadi perokok, para industrialis rokok makin kaya. Mereka bahkan masuk deretan orang-orang terkaya kelas dunia.

Kita tahu Muhammadiyah adalah organisasi sosial keagamaan yang kiprahnya di masy-arakat tak bisa diragukan lagi. Ribuan seko-lah dari tingkat SD hingga perguruan tinggi, rumah sakit, klinik bersalin, panti asuhan, kini melayani masyarakat di pelosok tanah air. Demikian pula, banyak sumber daya manu-sianya (dengan jumlah sekian kali lipat dari unit kegiatannya) yang bisa diandalkan.

Setelah fatwa haram ini, kita ingin melihat apakah ada langkah kongkret untuk menga-jak puluhan ribu guru di lingkungan pendidi-kan Muhammadiyah, para tenaga medisnya di rumah sakit, para pengurus di tingkat pimpinan pusat hingga ranting, serta para kiainya untuk meninggalkan rokok (Muktamar Seabad Muhammadiyah yang akan dilaks-anakan di Jogja Juli mendatang, misalnya, akan dibuat bebas asap rokok).

Kita tahu upaya itu tidak gampang. Tidak bisa serta merta. Tapi, kalau hal ini bisa dilaksanakan oleh warga Muhammadiyah, maka ini akan menjadi teladan yang luar bia-sa bagi masyarakat Indonesia. Kelak sejarah akan mencatat apakah Muhammadiyah bisa lulus menghadapi tantangan besar ini. (*)

Saingi Amien, Din maju lagi jadi calon ketum Muhammadiyah.-Nggak ada yang lain, nih?

Tarif Prameks tetap naik.-Jadi tetap naik Prameks nggak ya?

Sempurnalah Korupsi di Indonesia

O l e h

SALAHUDDIN WAHID

Jelang Muktamar NU di Makassar, 22–27 Maret 2010

Mau Dibawa ke Mana NU?

Buang Sampah Kok di GotWeleh-weleh… Masih saja ada PKL yang buah sam-pah seenaknya. Saat malam hari lewat Malioboro, eh… ada PKL yang buang sisa makanan dan sampah ke saluran got. Tertibkan! +6285292952xxx

O l e h

JABIR ALFARUQI

Page 7: radarjogja 17 maret 2010

TEL AVIV - Kunjungan per-tama Presiden Brazil Luiz Inacio Lula da Silva ke negeri Yahudi ditolak Menlu Israel Avigdor Lieberman. Sang Menlu ogah menghadiri pertemuan dengan Lula maupun mendengarkan pidato Lula di Knesset, parlemen Israel.

Pemboikotan tersebut terjadi karena Lula menolak mengun-jungi Har Herzl dan meletakkan karangan bunga di pemakaman suci Zionis di puncak bukit itu. Matzav.com, situs Israel, menu-lis, Lula dianggap menyinggung protokoler diplomatik. Padahal, Lula diagendakan berziarah ke makam Yasser Arafat, pemimpin Palestina, di Ramallah.

Kemarahan Lieberman juga dipicu sikap politik Lula yang beroposisi terhadap pemberlaku-an sanksi bagi Iran atas program nuklirnya.

Kendati diboikot Lieberman, agenda lain Lula tetap berjalan. Politikus yang lahir dari keluarga minus itu bertemu dan dijamu Presiden Shimon Peres di Jerusa-lem. Lula yang melawat ke Israel pada 15 Maret lalu itu menyebut kunjungannya sebagai ’’misi perdamaian’’. Dia berharap bisa meningkatkan peran negaranya

di tingkat internasional.BBC melaporkan, dalam perte-

muan tersebut, Lula menyatakan kepada Shimon bahwa Israel telah diterima sebagai negara partner pertama di luar wilayah Amerika Selatan dalam kelompok perdagangan bebas, Mercosur. Dikatakan pula, Brazil merupakan partner dagang terbesar Israel di Amerika Latin. Di sisi lain, kerja sama dagang antara Brazil dan Iran meningkat 40 persen selama kepemimpinan Lula.

Dari Israel, Lula dijadwalkan melanjutkan muhibah ke Palestina dan Jordania. Pada Mei menda-tang, dia diagendakan melakukan kunjungan kontroversial ke Iran.

Lawatan ke Iran itu merupakan kunjungan balasan terhadap Mahmoud Ahmadinejad, presi-den Iran, yang pertama melawat ke Brazil. Dalam kesempatan tersebut, Lula mengkritik upaya internasional untuk mengasing-kan Iran karena program nuklir-nya. Namun, Lula juga berharap Ahmadinejad tetap berupaya menjalin hubungan baik dengan Barat.

Di tempat terpisah, terkait pembangunan sejumlah aparte-men di Jerusalem Timur, Lie-berman menegaskan, komunitas

internasional tidak bisa berharap Israel akan menghentikan pro-gram itu. Negeri Yahudi itu ber-geming meski dunia mengecam, bahkan mengakibatkan gesekan dalam hubungan Israel-AS. ’’Tuntutan agar pembangunan (apartemen) itu dibatalkan sangat tidak beralasan,’’ tegasnya.

Sebelumnya, Perdana Menteri Benjamin Netanyahu melakukan pembelaan atas pembangunan 1.600 apartemen baru di Jeru-salem Timur. Warga Palestina mengklaim Jerusalem sebagai calon ibu kota negara mereka pada masa depan.

Kontroversi terjadi minggu lalu saat Joe Biden yang sedang berkunjung ke Israel mendengar kabar tersebut. AS menyatakan tindakan tersebut sebagai ’’pen-ghinaan’’ terhadap upaya damai Israel-Palestina yang digagas Negeri Paman Sam itu.

Sikap keras kepala Israel atas rencana pembangunan permu-kiman baru tersebut membuat utusan Washington untuk Timur Tengah menunda kedatangannya ke wilayah itu. Palestina yang su-dah menyiapkan diri untuk ber-dialog damai dengan perantara AS juga marah atas kengototan Israel tersebut. (jpnn)

7RADAR JOGJA Rabu Wage 17 Maret 2010 INTERNASIONAL

BANGKOK - Gagal mendesak Perdana Menteri (PM) Thailand Abhisit Vejjajiva membubarkan parlemen, massa “Kaus Merah” alias para pendukung Thaksin Shinawatra mengusung taktik baru yang lebih ekstrem. Yaitu, melu-muri Wisma Pemerintah—kantor PM Thailand—dengan darah.

Seperti dilansir harian The Nation, untuk itu, kelompok pro-mantan PM Thailand yang terguling via kudeta pada 2006 tersebut meminta tiap demon-stran menyumbang minimal 10 cc darah. Karena yang ikut turun ke jalan diperkirakan mencapai sekitar 100 ribu orang, targetnya adalah 1 juta cc sampai dengan tengah malam kemarin (16/3). Tapi, hingga berita ini ditulis, belum jelas berapa banyak darah yang telah terkumpul.

Ketua Aliansi Demokrasi Mela-wan Kediktatoran (DAAD)—nama resmi kelompok pendukung Thak-sin—Veera Musigapong menjadi orang pertama yang menyumbang-kan darah, yakni sebanyak 200 cc.

Sekitar 500 dokter dan perawat membantu proses donor darah yang dimulai sejak pukul 08.00 waktu setempat kemarin.

“Ini adalah cara damai untuk melawan. Kita akan melihat apak-ah Abhisit berani berjalan di atas darah kami saat harus bekerja di kantornya,’’ seru wakil pimpinan demonstran. Weng Tojirakarn. ’’Jika perdana menteri bergeming, kami akan mengirim satu juta cc darah tambahan ke markas Partai Demokrat. Jika dia tetap menolak mundur, sejuta cc darah akan membanjiri rumahnya,’’ ancam Weng. Demokrata adalah partai asal Abhisit.

Menanggapi tekanan tiada henti DAAD tersebut, Abhisit tetap teguh dengan sikapnya untuk tidak mem-bubarkan parlemen. Keputusan itu, lanjutnya, diambil setelah berkon-sultasi dengan para pemimpin partai koalisi. ’’Pemerintahan ini diben-tuk dan didukung oleh mayoritas anggota parlemen sesuai dengan konstitusi layaknya dua kabinet sebelumnya,’’ jelasnya.

Abhisit menambahkan, pe-merintah harus mendengarkan aspirasi seluruh rakyat Thailand. Tidak hanya tuntutan para demon-stran. ’’Pembubaran parlemen dan percepatan pemilu tidak akan me-nyelesaikan konfl ik politik yang tengah terjadi,’’ tegas politikus lulusan Universitas Oxford Ing-gris yang selama beberapa hari terakhir berlindung di markas militer tersebut.

Selain dukungan kuat militer, yang membuat Abhisit percaya diri untuk tidak tuntuk kepada tuntutan demonstran adalah tan-da-tanda perpecahan di kalangan DAAD. Aksi sejuta darah ini, misalnya, ditolak ahli strategi militer yang pro-Thaksin, Mayor Jenderal Kattiya Sawasdipol.

Menurut Jenderal Kattiya, aksi tersebut justru akan kontrapoduk-tif. “Ini tindakan bodoh. Ba-gaimana anda bisa meminta darah kepada para demonstran untuk hal yang tidak penting (dibuang, Red). Taktik ini tidak akan berha-sil,’’ jelasnya. (jpnn)

ROMA - He Pingping, pria terpendek di dunia, kini tinggal kenangan. Pemilik postur 74,6 sentimeter itu menutup mata selama-lamanya di Roma, Ita-lia, karena komplikasi jantung. Sebenarnya, Pingping meninggal Sabtu petang lalu (13/3), namun kematiannya baru diumumkan kemarin (16/3). Guinnes World Records segera mengumumkan pengganti pemegang rekornya.

’’Atas permintaan keluarga, jenazahnya akan dibawa ke kam-pung halaman dan dimakamkan (di sana),’’ ujar Craig Glen-day, petinggi Guinness World Records, seperti dikutip BBC. ’’Sebagai pria terpendek, dia mendatangkan pengaruh besar di seluruh dunia,’’ lanjutnya.

’’Dia menjadi inspirasi bagi siapa pun karena ketidaklazi-mannya tersebut,’’ kata Glendy, yang menyatakan langsung ter-pesona saat pertama melihat ’’senyum nakal’’ Pingping dua tahun silam. Ketika itu, dia men-emui langsung Pingping di Inner

Mongolia, tempat tinggal si pria termini tersebut. Pingping resmi memegang rekor pria terpendek di dunia pada Maret 2008.

Pingping berada di ibu kota Italia untuk syuting acara televisi berta-juk The Record Show. Menurut pihak Europroduzione yang mem-produksi acara tersebut, Pingping baru menyelesaikan dua episode ketika dia mengeluh ada yang

tidak beres dengan dirinya. Pria termini yang dilahirkan pada 1988 di Wulanchabu, Tiongkok, itu segera dilarikan ke rumah sakit.

”Dia dirawat sejak dua minggu lalu dan menjalani serangkaian pemeriksaan. Selama tiga hari dia menjalani perawatan intensif,” ujar Marco Fernandez de Araoz, Jubir Europroduzione. Sayang, ajal menjemputnya. (jpnn)

BANGKOK - Meski berada di pengasingan, Thaksin Shinawatra dituduh berada di balik aksi demo besar-besaran massa kaus merah. Mantan PM Thailand yang diku-deta pada 2006 itu dituding hendak menyabotase pemerintahan PM Abhisit Vejjajiva.

Thaksin yang dikabarkan be-rada di Montenegro, menepis-nya. Dalam akun Twitter-nya, dia menulis omong kosong jika dirinya berusaha mengambil alih paksa kekuasaan Abhisit.

’’(Deputi PM) Suthep (Thaug-suban) harus memberikan bukti untuk mendukung tuduhannya. Suthep berusia 60 tahun dan cukup tua untuk berhenti men-garang cerita,’’ tulis Thaksin seperti dikutip The Nation ke-marin (16/3).

Peringatan terhadap sabotase Thaksin itu dikabarkan bersum-ber dari pemerintahan Amerika Serikat (AS). Angkatan Darat Thailand mengaku juga telah menerima informasi serupa. Namun, Kedutaan Besar AS di Bangkok tidak bersedia member-ikan komentar apapun mengenai kabar sabotase tersebut.

Dari jauh, Thaksin terus me-mompa semangat ribuan pen-dukungnya. Lewat sambungan telepon, dia meminta mereka terus berjuang. ’’Banyak orang mungkin marah, tetapi bersabar-lah. Kita akan menang, meski harus dicapai langkah demi langkah,’’ katanya.

Thaksin yang diduga berada di Budva, Montenegro, juga

mengecam kaum bangsawan yang menguasai pemerintahan Abhisit. Dia menyerukan partai-partai koalisi dan militer me-narik dukungan mereka terhadap pemerintah dan bekerja sama dengan rakyat guna mewujudkan demokrasi.

Agence France-Presse men-gutip media lokal melaporkan Thaksin terlihat menikmati kopi dan kue di sebuah hotel mewah di pesisir kota tua Budva, pada

Minggu (14/3).Menanggapi hal tersebut Wakil

Menlu Thailand Panich Vi-kitsreth telah meminta Kedubes Thailand di Hungaria --yang juga meliputi Montenegro-- untuk mengecek laporan itu. Jika be-nar, pemerintah Thailand akan meminta Montenegro menekan Thaksin agar tidak mengguna-kan negara itu sebagai basis melancarkan serangan ke Thai-land. (war/ami/jpnn)

AP PHOTO/SAKCHAI LALIT

FANATIK: Sejumlah biksu menyumbang darah di Bangkok kemarin.

Thaksin Bantah Sabotase Abhisit

AP PHOTO/APICHART WEERAWONG

SIMBOL PERLAWANAN: Polisi berjaga di depan gelimangan darah yang disebar demonstran pro-Thaksin Shinawatra di kantor Partai Demokrat di Bangkok kemarin.

Tekan Abhisit dengan Sejuta Darah

BAGHDAD - Koalisi kubu Perdana Menteri Nuri al-Maliki Aliansi Negara Hukum dipredik-si akan mampu membangun pemerintahan mayoritas tunggal dengan memenangkan secara signifi kan pemilu nasional. Hal itu berdasarkan perolehan suara di tujuh provinsi termasuk di Baghdad yang menjadi wilayah dengan kemenangan terbesar.

AFP melansir di Baghdad, kubu Maliki memimpin 60 persen suara dengan perolehan 65.000 suara atas INA yang merupakan koalisi kelompok-kelompok keagamaan Shiah. Maliki juga memimpin di provinsi ketiga terbesar di Iraq dan kaya minyak Basra. Dan, di lima provinsi di selatan Baghdad yang didominasi Shiah.

Sementara lawannya, Aliansi Nasional Iraq (INA) yang meru-pakan pendukung mantan Per-dana Menteri Iyad Allawi hanya memimpin di lima provinsi.

Meski penghitungan suara masih berjalan 85 persen, koalisi pimpi-nan Maliki, yang mengklaim berhasil menciptakan kestabilan keamanan yakin kalau bloknya akan memenangkan pemilu leg-

islatif kali ini. Untuk itu pihaknya bersama dengan blok sekutunya bahkan tengah berdiskusi untuk membentuk pemerintahan.

Sementara itu Intisar Allawi, calon legislator senior dari koalisi Iraqiya Intisar Allawi yang juga keluarga dekat Iyad Allawi tak mau kalah dan mengatakan koalis-inya juga telah mengadakan pem-bicaraan serupa dengan INA dan blok utama Kurdi. Menurutnya hasilnya positif dan amat baik.

Seiring kesuksesan yang dida-patkan Aliansi Negara Hukum pengamat menyarankan agar

mereka tetap waspada terhadap pergerakan penghitungan suara yang terus berlanjut. Koalisi lawan diperkirakan masih bisa bergerak membentuk koalisi yang lebih kuat.

Pemilu kali ini merupakan yang kedua sejak Saddam Hussein dijatuhkan oleh invasi AS pada 2003., kurang dari enam bulan sebelum AS menarik seluruh pasukannnya dari Iraq.

Koalisi oposisi kerap menuduh pemerintahan Maliki melakukan kecurangan dalam penghitungan suara yang bertujuan hendak menguntungkan Aliansi Negara Hukum. Tudingan itu dibantah oleh Maliki. Sementara itu Faraj al-Haidari selaku pemimpin komisi pemilihan nasional me-laporkan bahwa jumlah keluhan berkurang hingga separuh dari-pada perhitungan suara yang di-laksanakan pada Januari 2009.

Para pejabat keamanan Iraq khawatir jika ketegangan yang terjadi antara kedua koalisi da-pat menyita perhatian warga dan pemerintah. Sehingga dapat memberikan kesempatan bagi kelompok-kelompok pemberon-

tak dan Al Qaidah untuk lebih mengguncang Iraq.

Mereka tak ingin pemboman yang terjadi pada Senin (15/3) lalu terulang kembali. Kala itu delapan orang tewas dan 28 warga sipil menderita luka-luka akibat bom kembar di Fallujah, Provinsi Anbar. Targetnya ada-lah pos pemeriksaan militer dan para pekerja. (jpnn)

Tolak ke Makam Zionis, Lula Diboikot

JPNN

Nuri al-Maliki

Diprediksi Bangun Mayoritas Tunggal

JPNN

KENANGAN: Mendiang He Pingping bersama dengan perempuan pemilik betis terpanjang di dunia, Svetlana Pankratova

Pria Termini di Dunia Tutup Usia

Page 8: radarjogja 17 maret 2010

Siapa Lolos?

BARCELONA LOLOS JIKA

• menang• imbang tanpa gol

STUTTGART LOLOS JIKA

• menang• imbang dengan skor 2-2, 3-3 (dst)

Dalam pertemuan pertama pada musim 2007/2008, Barcelona menang atas Stuttgart. Namun, musim ini Stuttgart belum terka-lahkan di Liga Champions.

BURSA ASIAN HANDICAP

Barcelona v Stuttgart 0:1 3/4

AGRESIF

Jawa Pos Rabu 17 Maret 2010 17SPORTAINMENT

Dapat Amplop dari KapoldaWasit Jimmy Napitupulu setelah Pimpin Laga di Jepara

SUPERLIGA

Macan Maludi KandangPersija Kalah oleh Persipuradi Gelora Bung Karno

TOTAL SPORT

Kevin Martin Cetak 29 PoinHouston Rockets Raih Tiga Kemenangan Beruntun

BARCELONA VFB STUTTGART

MADRID – Setelah Real Ma-drid tersingkir pekan lalu, Barce-lona menyandang beban berat. Selain punya misi memperta han-kan gelar, Barca –julukan Barce-lona– mengemban harapan jutaan warga Spanyol untuk bertahan di kasta tertinggi kompetisi anta-rklub Eropa tersebut.

Tugas Barca tidak mudah. Me-reka harus melewati VfB Stutt-gart di Stadion Nou Camp dini hari nanti (siaran langsung RC-

TI pukul 02.30 WIB). Di atas kertas, Carlos Puyol dkk seha-rusnya bisa melewati Stuttgart. Namun, berkaca pada hasil first leg di kandang Stuttgart tiga pekan lalu

(23/2), Barca wajib waspada. Kala itu mereka dipaksa ber-main imbang 1-1.

”Kami harus sangat berha-ti-hati. Stuttgart adalah tim

yang sangat kuat. Mere-ka akan bermain

sebaik dan sekuat di Jerman,” papar de-

fender Barca asal Meksiko

Rafael Marquez sebagaimana di-

lansir AFP.”Kami harus ingat

bahwa yang terjadi pada Real Madrid bisa saja ter-

jadi pada kami. Kami harus selalu respek kepada semua

lawan dan tetap bekerja dengan kerendahan hati,” lanjut pemain 30 tahun tersebut.

Kegagalan Real melaju ke pe-rempat final merupakan peringa-

tan bahwa kesalahan se-kecil apa pun bisa beraki-bat fatal di fase knockout se-

perti sekarang. Belajar dari itu, Barca bakal meng-optimalkan skema 4-3-3 demi mengejar gol seba-nyak-banyaknya. Meski-pun, draw tanpa gol saja cukup bagi mereka untuk

melenggang ke fase berikutnya. Soal itu, Barca punya bekal ba-

gus. Mereka memiliki striker yang kini on fire, yakni Lionel Messi. Penyerang timnas Argentina itu baru saja mencetak hat-trick saat Barca mengalahkan Valencia 3-0 di ajang Liga Primera (14/3).

”Tiga gol tersebut memang sa-ngat menyenangkan. Tapi, yang paling penting buat saya adalah ke menangan tim,” papar Messi ke pada Goal. ”Di ruang ganti, ka-mi tahu bahwa kami semua pen-ting. Thierry (Henry) sangat mem-bantu saya dengan kekuatan, se-mangat, dan kemauan untuk mem-bukakan jalan,” lanjutnya.

Di sisi lain, Stuttgart kini kehila-ngan kepercayaan diri. Jens Leh-mann dkk baru saja dikalahkan oleh Schalke 04 lewat skor 1-2 di pentas Bundesliga (13/3).

Arsitek Stuttgart Christian Gross menilai pasukannya kurang disiplin dalam bertahan. Nah, hal itu tidak boleh terjadi lagi saat menghadapi Barca. Pelatih asal Swiss tersebut optimistis bahwa organisasi perta-hanan yang ketat dan disiplin bisa membuat hasil laga berbeda.

”Di leg pertama babak kedua, kami membiarkan mereka mera-jalela dalam membuat banyak peluang gol. Pertahanan kami sa-ngat payah,” tutur Gross kepada Soccernet.

”Kami juga membuang banyak kans karena kiper mereka, Victor Valdes, tampil sempurna. Hal-hal ini itu tidak boleh terulang di se-cond leg. Kemenangan atas Bar-celona akan menjadi sukses terbe-sar sepanjang karir saya sebagai pelatih,” tambahnya.

Gelandang Barca yang kini di-pinjamkan ke Stuttgart, Aleksandr Hleb, berpendapat serupa. ”Bar-ca memainkan style sepak bola paling cantik di dunia. Mereka punya banyak pemain yang bisa menentukan hasil laga,” papar Hleb. (na/c11/ca)

Di Atas Kertas

Head to Head a a a a a a a a

24/02/10 Stuttgart v Barcelona 1-113/12/07 Barcelona v Stuttgart 3-103/10/07 Stuttgart v Barcelona 0-2

Macan Maludi KandangPersija Kalah oleh Persipura di Gelora Bung Karno

Kevin MartinCetak 29 PoinHouston Rockets Raih TigaKemenangan Beruntun

wa kesalahan se-a pun bisa beraki-l di fase knockout se-perti sekarang. Belajardari itu, Barca bakal meng-optimalkan skema 4-3-3 demi mengejar gol seba-nyak-banyaknya. Meski-pun, draw tanpa gol sajacukup bagi mereka untuk

gang ke fase berikutnya. u, Barca punya bekal ba-reka memiliki striker yangfire, yakni Lionel Messi.

ang timnas Argentina itu a mencetak hat-trick saat

mengalahkan Valencia 3-0 Liga Primera (14/3). gol tersebut memang sa-

enyenangkan. Tapi, yangpenting buat saya adalah angan tim,” papar Messi Goal. ”Di ruang ganti, ka-bahwa kami semua pen-

ierry (Henry) sangat mem-aya dengan kekuatan, se-dan kemauan untuk mem-

n jalan,” lanjutnya. lain, Stuttgart kini kehila-percayaan diri. Jens Leh-kk baru saja dikalahkan halke 04 lewat skor 1-2 di Bundesliga (13/3).

Arsitek Stuttgart Christian Gross menilai pasukannya kurang disiplin dalam bertahan. Nah, hal itu tidak boleh terjadi lagi saat menghadapi Barca. Pelatih asal Swiss tersebut optimistis bahwa organisasi perta-hanan yang ketat dan disiplin bisa membuat hasil laga berbeda.

”Di leg pertama babak kedua, kami membiarkan mereka mera-jalela dalam membuat banyak peluang gol. Pertahanan kami sa-ngat payah,” tutur Gross kepada Soccernet.

”Kami juga membuang banyak kans karena kiper mereka, VictorValdes, tampil sempurna. Hal-hal ini itu tidak boleh terulang di se-cond leg. Kemenangan atas Bar-celona akan menjadi sukses terbe-sar sepanjang karir saya sebagai pelatih,” tambahnya.

Gelandang Barca yang kini di-pinjamkan ke Stuttgart, AleksandrHleb, berpendapat serupa. ”Bar-ca memainkan style sepak bola paling cantik di dunia. Mereka punya banyak pemain yang bisa menentukan hasil laga,” paparHleb. (na/c11/ca)

1-13-10-2

(4-3-3)

2)

Stadion: N

ou Cam

p, Bar

celona.

1

Valdes

Pelatih :Josep Guardiola

2

Alves

4

Marquez

5

Puyol

19

Maxwell

6

Xavi 16

Busquets 8

Iniesta

10

Messi

14

Henry

9

Ibrahimovic

1

Lehmann27

35

Traesch

23

Hleb18

Cacau

29

Pogrebnyak

5

Tasci

17

Delpierre

2

Molinaro13

Gebhart

28

Khedira

TUKANG GEDOR: Penyerang

Barcelona Zlatan Ibrahimovic

dalam kondisi siap tempur

untuk menembus pertahanan VfB

Stuttgart.

OS DAVID RAMOS/AP

HENDRA EKA/JAWA POS AVID J. PHILLIP/AP

( , )( , ) _

8 RADAR JOGJA Rabu Wage 17 Maret 2010

Belajar dari Rembang

ARENA

PPSM Alihkan Targetke Copa Indonesia

Kembaliuntuk Menang

ALEKSANDR Hleb pernah men jadi bagian dari keluarga besar Barcelona. Namun, berada di skuad Barca tidak seindah dan senyaman yang dia bayangkan. Hleb sulit me-nembus persaingan menjadi peng-gawa utama tim. Sepanjang musim lalu, dia hanya delapan kali ditu-runkan sebagai starter. Hleb pun di pinjamkan ke VfB Stuttgart.

Nah, kunjungan ke Barcelona dini hari nanti adalah comebackpertama Hleb ke Nou Camp, mar-kas Barca. Setelah menjalani satu mu sim tidak menyenangkan di sana, gelandang timnas Belarusia itu ingin membuat comeback-nya kali ini berakhir manis. Caranya, membawa Stuttgart lolos ke per-empat final Liga Champions.

”Barcelona sebenarnya bukan-lah lawan yang saya inginkan. Saya tahu betul klub itu sangat kuat,” ungkap Hleb sebagaimana dikutip situs resmi UEFA. ”Mela-wan semua tim lain, kami bisa ber pikir bahwa kesempatannya fifty-fifty. Tapi, menghadapi Bar-celona tidak begitu. Kans kami tentu lebih kecil,” lanjutnya.

Namun, berbekal hasil 1-1 pada laga first leg, Hleb percaya diri. Dia yakin Stuttgart punya kans besar untuk lolos. Asal bisa mempertahankan permainan di-siplin seperti di first leg, Hleb percaya timnya bisa melangkahi sang jawara bertahan.

”Kami hanya perlu konsentrasi pada game kali ini. Kami harus lebih solid dan agresif. Lini be-lakang harus lebih diketatkan lagi. Jika itu semua berjalan, ka-mi akan mendapat kesempatan untuk menyerang balik,” tutur pemain yang mendapat julukan Zauberlehrling (Murid Penyihir) dari pers Jerman tersebut.

Sayang, Hleb menghadapi ma-salah nonteknis yang mengganggu konsentrasinya. Yakni keinginan Barcelona untuk menarik dia kem-bali musim depan. Kontrak Hleb dengan klub asal Catalan itu me-mang masih tersisa dua tahun.

Memang, kembali ke Barcelo-na berarti membuka kans untuk me menangi trofi lebih banyak. Namun, dia tak ingin mengulang momen buram seperti musim lalu. Masalahnya, Hleb juga ten-gah bermasalah dengan pelatih Stuttgart Christian Gross.

”Saya belum tahu apa yang saya inginkan. Hanya Barcelona yang bisa memutuskan masa depan saya dan kami sudah membicarakan masalah ini. Kans saya untuk ber-tahan di Stuttgart adalah 0 persen,” tegas Hleb. ”Tapi, keinginan saya saat ini hanya satu, mengalahkan Barcelona dan lolos ke delapan besar,” imbuhnya. (na/c9/ca)

THOMAS KIENZLE/AP

MANTAN PENGGAWA BARCA: Aleksandr Hleb mengontrol bola saat berlatih di Mercedes-Benz Arena, Stuttgart.

MANU FERNANDEZ/AP

SEGAR: Bintang Barcelona asal Argentina Lionel Messi saat menghadiri konferensi pers di San Joan Despi, Spanyol, Desember 2009.

Beban Berat di Pundak Messi

TIDAK ada yang meragukan ketajaman Lionel Messi. Pemuda 22 tahun asal Rosario, Argentina, itu telah mengumpulkan berbagai ge lar individual. Termasuk, predi-kat Pemain Terbaik Eropa dan Dunia. Musim ini performa Messi ma sih terjaga. Dia memimpin daftar el pichichi (pencetak gol terba-nyak) Liga Primera dengan 22 gol.

Sayang, di Liga Champions, Mes si belum banyak menunjuk-kan taji. Dalam tujuh laga yang dilakoni Barcelona, dia hanya menyumbangkan dua gol. Fakta itu tentu meresahkan. Apalagi, setiap biji gol di fase knockoutLi ga Champions bisa membuat hasil laga sangat berbeda.

Nah, hat-trick ke gawang Valen-cia di pentas domestik minggu lalu (14/3) menaikkan ekspektasi pu-blik terhadap Messi. Tidak hanya publik, rekan-rekan setimnya sam-pai presiden klub Joan Laporta ber-harap dia bisa mengulang performa tersebut saat menghadapi Stuttgart. Sayang, fakta dan statistik di turna-men paling elite Eropa itu justru membuat Messi terbebani.

”Ada tanggung jawab besar yang harus saya pikul berkaitan dengan berbagai gelar individual saya.

Kadang, sangat sulit memenuhi ekspektasi tersebut,” papar Messi sebagaimana dilansir Soccernet.

Messi menyatakan tidak tahu me-ngapa catatan golnya di Liga Pri-mera dengan Liga Champions sa-ngat jomplang. Padahal, dia ber-main total di kedua ajang tersebut.

”Mungkin karena saya terlalu memikirkan tim. Daripada men-cetak gol, saya lebih sering men-carikan peluang dan membuat assist,” papar Messi. ”Saya per-nah dianggap rakus dan egois di depan gawang lawan. Saya me-mang suka men-dribble bola dan suka mencetak gol. Tapi, insting utama saya adalah tim. Saya ti-dak pernah mengutamakan diri sendiri,” lanjutnya.

Menurut Messi, tak ada gunanya dirinya mencetak gol tapi Barca tersingkir. Karena itu, yang paling penting adalah fokus me nahan gempuran Stuttgart dan mencegah lawan mencetak gol.

”Kami tak boleh meremehkan mereka,” tegas Messi. ”Setiap orang menganggap kami akan menang mudah di Stuttgart. Fak-tanya, kami harus bekerja keras hanya untuk menyamakan kedu-dukan,” lanjutnya. (na/c7/ca)

LehmannCelozzi

PelatihChristian Gross

GRAFI

S: B

UDIO

NO/J

AWA

POS DAVID RAMOS/AP

MADRID – Atletico Madrid menjaga tren positif di kandang. Kemarin dini hari WIB (16/3), Atletico mengalahkan Osasuna 1-0 di Stadion Vicente Calderon. Sebelum Osasuna, Atletico menang 2-1 atas Barcelona (14/2) dan berpesta gol 4-1 atas Valencia (28/2).

Sekalipun hanya kemenangan tipis, tambahan tiga poin mengan-tarkan Los Colchoneros –sebutan Atletico Madrid– menembus sepuluh besar. Atletico mengoleksi 34 poin dari 26 laga. Artinya, mereka hanya terpaut sepuluh poin dari peringkat keempat Sevilla atau berada di batas terakhir zona Liga Champions.

Single goal Atletico kemarin dicetak Jose Manuel Jurado pada menit ke-79. Tendangan centrocamp-ista (gelandang) Atletico itu dilakukan dari jarak 18 meter. Dia memperdaya kiper Osasuna Ricardo Lopez yang sebelumnya melakukan beberapa penyelamatan. Gol tersebut lahir 22 menit setelah Atletico bermain dengan sepuluh orang. Sebab, Simao Sabrosa mengantongi kartu kuning kedua.

’’Pertandingan berjalan ketat dan sulit. Tapi, so-liditas tim seperti memberi tenaga ekstra sehingga kami justru meraih hasil ketika bermain dengan sepuluh orang,’’ kata entrenador (pelatih) Atletico Quique Sanchez Flores sebagaimana dilansir Trib-alfootball.

Dia mengaku sudah lama tidak melihat Antonio Lopez dkk tampil dengan semangat tinggi. ’’Kami

tampil seperti itu dua bulan lalu. Tapi, saya pikir, kami bisa lebih baik lagi ke depannya. Sebab, kami telah masuk sepuluh besar,’’ ungkapnya.

Sukses menembus sepuluh besar sekaligus men-jadi modal berharga Atletico saat melakoni second leg babak 16 besar Europa League pada Jumat dini hari (19/3). Los Colchoneros harus bertandang ke Sporting Lisbon dengan bekal hasil imbang 0-0 di Vicente Calderon. (jpnn)

LIVERPOOL – Liverpool menjaga peluang finis empat besar musim ini. The Reds –ju-lukan Liverpool– membuka asa setelah menang meyakinkan 4-1 atas Portsmouth di Stadion Anfi eld kemarin dini hari WIB (16/3).

Tiga poin dari Portsmouth membawa Liverpool naik satu tingkat ke posisi kelima. The Reds yang mengoleksi 51 poin dari 30 laga menggusur Man-chester City (50 poin, 28 laga). Liverpool kini hanya terpaut satu poin dengan peringkat keempat Tottenham Hotspur. Tapi, klub asal London itu baru bermain 29 laga.

Kemenangan Liverpool ke-marin bisa ditebak mengingat Portsmouth notabene bersta-tus juru kunci. Steven Ger-rard dkk juga berkepentingan meraih kemenangan demi mencari muka di depan pen-dukungnya. Sebab, Liverpool bakal menjamu klub Prancis Lille pada second leg babak 16 besar Europa League Jumat

dini hari WIB (19/3). Pada first leg pekan lalu (11/3), The Reds dipermalukan 0-1.

Alhasil, Liverpool tampil penuh motivasi saat melawan P o r t s m o u t h . Fernando Tor-res menemukan ketajaman lagi setelah dibekap cedera lutut bu-

lan lalu. Dua gol diborong bomb-er Spanyol itu pada menit ke-26 dan 77. Gol pemain berjuluk El Nino tersebut musim ini genap 15 biji dan semua dilesakkannya di Premier League.

Ryan Babel dan Alberto Aqui-lani menambah dua gol Liver-pool, masing-masing pada menit ke-28 dan 32. Khusus Aquilani, golnya kemarin merupakan gol pertamanya bagi Liverpool sejak diboyong dari AS Roma awal musim ini. Sementara gol hiburan The Pompey –julukan Portsmouth– dicetak Nadir Bel-hadj (88’).

”Kami tahu laga melawan

Portsmouth harus dimenangi. Beruntung, kami mampu mela-kukannya dan tampil bagus. Ketika main bagus, kami bisa mencetak banyak gol,” kata kiper Liverpool Jose ”Pepe” Reina kepada Reuters.

Pelatih Liverpool Rafael Be-nitez mengamininya. Benitez sekaligus memberikan apresiasi khusus kepada Aquilani.

”Laga hari ini (kemarin, Red) memang bagus. Kami mencoba memberikan hiburan terbaik bagi fans. Saya juga senang dengan gol Aquilani. Seiring dengan penampilan bagus tim, dia ikut menunjukkan kualitas-nya,” terang Benitez kepada Sky Sports.

Jika Liverpool tampil bagus, Portsmouth mengklaim tampil buruk. Pelatih Avram Grant kecewa terhadap performa kiper kedua Jamie Ashdown. Ash-down yang menggantikan kiper utama David James yang cedera membuat sejumlah kesalahan. Salah satunya mengakibatkan gol pertama Liverpool. (jpnn)

4 LIVERPOOL PORTSMOUTH 1

El Nino Moncer, The Reds Pesta Besar

Modal Melawat ke LisbonKlasemen Sementara a a aa a a

1. Real Madrid 26 21 2 3 71-21 65 2. Barcelona 26 20 5 1 64-16 65 3. Valencia 26 13 8 5 42-29 47 4. Sevilla 26 13 5 8 39-29 44 5. Real Mallorca 26 13 4 9 41-31 43 6. Deportivo 26 12 6 8 30-28 42 7. Athletic Bilbao 26 12 5 9 34-30 41 8. Getafe 26 11 3 12 34-32 36 9. Villarreal 26 10 6 10 38-37 36 10. Atletico Madrid 26 9 7 10 39-38 34 11. Almeria 26 8 9 9 30-35 33 12. Sporting Gijon 26 8 8 10 28-32 32 13. Osasuna 26 8 7 11 24-27 31 14. Espanyol 26 7 7 12 19-36 28 15. Malaga 26 6 9 11 31-34 27 16. Racing Santander 26 6 9 11 24-37 27 17. Real Zaragoza 26 6 8 12 30-48 26 18. Tenerife 26 6 5 15 25-53 23 19. Real Valladolid 26 3 11 12 28-48 20 20. Xerez 26 3 6 17 18-48 15

Page 9: radarjogja 17 maret 2010

Ribery Fokus Tro , Tunda Nego Kontrak

FRANCK Ribery pernah bilang akan memperpan-jang kontrak di Bayern Munchen asal

klub yang dibelanya tersebut sukses merebut trofi Liga Champions. Rekan-rekannya memberikan re-spons positif atas syarat tersebut. Bayern kian dekat dengan final setelah mengalahkan Fiorentina di

babak 16 besar pekan lalu (11/3). Namun, lolos ke perempat final belum

cukup meyakinkan Ribery. Gelandang serang ber-juluk Scarface asal Prancis itu menolak ketika diajak membicarakan perpanjangan kontrak dengan mana-jemen FC Hollywood –sebutan Bayern. Dia beralasan ingin berkonsentrasi ke sejumlah kom-petisi yang diikuti Bayern.

”Saya bicara dengan Franck (Ri-bery) Sabtu lalu (13/3). Dia bilang ingin membantu klub memenangi trofi dulu, setidaknya hingga be-berapa pekan ke depan,” ungkap Christian Nerlinger, sporting di-rector Bayern, sebagaimana dilan-sir Welt. ”Saya sepenuhnya me-ngerti bahwa dia memilih menung-gu sampai akhir musim sebelum m e m b i c a -rakan ma sa-lah itu.” (na/c11/aww)

skipper Bordeaux tersebut bakal kembali tampil setelah absen di Yu-nani karena cedera. ”Kami belum terkalahkan dalam tiga home di fase grup. Tapi, itu disebabkan kami ter-motivasi dengan status underdog.Saat menghadapi Olympiakos, sta-tus itu bukan lagi milik kami,” terangnya kepada L’Equipe.

”Itulah sebabnya, kami harus was-

KONSENTRASI JUARA: Midfielder Bayern Munchen Franck Ribery saat berlatih di Florence, Italia (8/3).

sknnteggmSttute

Siapa Lolos?

Girondins Bordeaux lolos jika• Menang• SeriOlympiakos lolos jika• Menang dengan margin dua gol atau lebih• Menang asalkan 2-1, 3-2, 4-3, dst

Ingin Bordeaux seperti MonacoGIRONDINS Bordeaux belum

lolos ke perempat final Liga Champions musim ini. Tapi, ge-landang Bordeaux Jaroslav Plasil mengharapkan, timnya bisa men-gulang sukses AS Monaco pada 2004. Saat itu, Monaco secara mengejutkan menembus final sebelum dikalahkan FC Porto.

Nah, Plasil merupakan bagian dari skuad Monaco enam tahun lalu. ’’Saya melihat, ada potensi bagi Bordeaux untuk mengulang sukses Monaco,’’ tutur pemain 28 tahun berkebangsaan Repub-lik Ceko itu dalam sesi wawan-cara di majalah UEFA.

’’Sejauh ini, kami tampil meya-kinkan sejak fase grup. Di antara tujuh laga, kami memenangi enam dan sekali seri. Itu bukan

hasil yang bisa dicapai tim yang baru dua musim terakhir kem-bali berlaga di Liga Champi-ons,’’ papar Plasil.

Plasil baru bergabung dengan Bordeaux dari Osasuna pada awal musim ini. Kemampuannya bermain di semua sektor lini ten-gah membuat pelatih Laurent Blanc memberi tempat utama bagi pemilik 51 caps dan empat gol di timnas Ceko tersebut.

Ya, Plasil bisa ditempatkan se-bagai winger kanan maupun kiri, gelandang serang, bahkan gelan-dang bertahan. ’’Saya menikma-ti peran saya di tim karena pelatih dan rekan setim selalu memberikan dukungan. Saya juga menikmati Bordeaux seba-gai kota indah di Prancis karena

hanya berjarak 45 menit dengan laut,’’ jelasnya.

Tujuh tahun membela Monaco (2000–2007) tanpa gelar apa pun membuat Plasil ingin melam-piaskannya bersama Bordeaux. Musim ini Bordeaux masih eksis di tiga ajang. Selain Ligue 1 dan Liga Champions, klub berjuluk Les Girondins tersebut bakal tampil di final Coupe de la Ligue lawan Olympique Marseille pada 27 Maret nanti. Bordeaux bersta-tus juara bertahan.

’’Saya bergabung dengan Monaco setelah mereka memenangkan gelar. Hal yang sama dengan Bordeaux. Tapi, semoga cerita selanjutnya berubah,’’ ungkap pemain yang menolak disebut suksesor Pavel Nedved itu. (dns/c12/aww)

PIERRE ANDRIEU/AFP PHOTO

BERHARAP LOLOS: Pemain Bordeaux Jaroslav Plasil (kiri) saat menghadapi Marseille di Ligue 1 Prancis (17/1).

(4-4-2)

71

Nikopolidis

35

Torosidis

PelatihBozidar Bandovic

4

Mellberg

21

Papadopoulos

15

Bravo

32

Lua Lua

25

Maresca

28

LedesmaDerbyshire

Di Atas Kertas

GIRONDINS Bordeaux ha-nya pernah sekali menjamu klub Yunani, yakni Panion-ios di fase grup Piala UEFA 2007-2008. Hasilnya, Bor-deaux menang 3-2. Sedang-kan Olympiakos kalah tujuh kali dalam sepuluh lawatan ke Prancis.

BURSA ASIAN HANDICAPBordeaux v Olympiakos 0 : 1

Target Balik Latih Klub Inggris

LONDON – Jose Mourinho boleh saja menyebut Chelsea sebagai masa lalu. Dalam arti, sebagai pela-tih yang kini menangani Inter Milan, dia sama se-kali tidak menganggap kunjungan ke Stamford Brid-ge dini hari tadi spesial. Dia juga pernah menyatakan tidak ingin kembali ke Chel-sea lantaran hubungannya dengan pemilik klub Roman Abramovich memburuk pada akhir musim 2007.

Namun, ternyata pria kela-hiran Setubal, Portugal, itu menyimpan hasrat untuk melatih di Premier League. Mourinho tidak menyebut-kan secara spesifik klub mana yang dia tuju. Tapi yang jelas, pernyataan itu membuat banyak klub kaya mulai pasang radar.

”Seperti yang pernah saya bilang sebelumnya, ada tiga hal yang ingin saya lakukan sepanjang karir saya,” ungkap Mourinho dalam konferensi pers tadi malam, beberapa jam sebelum kickoff melawan Inter. ”Salah satunya adalah kembali menangani tim Ing-gris,” katanya, seperti dilansir Associated Press.

Dua hal lain, lanjut Mourinho, adalah memenangi trofi Liga Spanyol. Itu semata ambisi pribadi karena selama ini belum pernah ada pelatih yang mampu merebut trofi juara di tiga negara sekaligus, Inggris, Italia, dan Spanyol. Target terakhir adalah membesut timnas Portugal di pengujung karir. (na/c7/aww)

18

LIGA CHAMPIONSKamis 18 Maret 2010 (Dini Hari WIB)

Barcelona v VfB Stuttgart (Siaran Langsung RCTI pukul 02.45 WIB)

Bordeaux v Olympiakos

EUROPA LEAGUEJumat 19 Maret 2010 (Dini Hari WIB)

Anderlecht v Hamburg Fulham v Juventus Liverpool v Lille Marseille v Benfica Sporting v Atletico Madrid Standard Liege v Panathinaikos Werder Bremen v Valencia Wolfsburg v Rubin Kazan

Agenda

Jadwal tayangan bisa berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan stasiun televisi yang bersangkutan

OLYMPIAKOSBORDEAUX

BORDEAUX – Girondins Bor-deaux selangkah lagi menuju perem-pat final Liga Champions. Jawara Prancis itu mengantongi modal ke-menangan 1-0 atas kampiun Yunani Olympiakos pada first leg 16 besar tiga pekan lalu (23/2). Praktis, Bor-deaux cukup bermain seri pada sec-ond leg di Stade Chaban-Delmas dini hari nanti (siaran langsungVision 1 pukul 02.30 WIB).

Tapi, pelatih Bordeaux Laurent Blanc belum bisa tenang. Penyebabnya adalah penampilan buruk Les Gi-rondins –julukan Girondins Bor-deaux– di liga domestik alias Ligue 1. Dalam tiga laga terakhir, Bor-deaux hanya meraup dua poin dari maksimal sembilan poin.

Pada laga terakhirnya, Bordeaux hanya bermain imbang 0-0 dengan AS Monaco (13/3). Alhasil, poin Les Girondins di puncak klasemen kini disamai Montpellier meski me-mainkan satu laga lebih sedikit. Sebagai catatan, Bordeaux leadingsampai sepuluh poin atas Montpel-lier pada paro musim.

”Saya khawatir dengan penampi-lan tim kami setelah melawan Mo-naco karena momennya berdekatan dengan laga di Liga Champions. Saya tidak ingin torehan negatif di liga domestik menular ke Eropa,” ucap Blanc di situs resmi FIFA.

”Kami seharusnya meraih hasil positif di Monaco sehingga menja-mu Olympiakos dengan rileks,” sambung pelatih yang difavoritkan sebagai pengganti Raymond Dome-nech di timnas Prancis itu.

Hal senada disampaikan Alou Di-arra. Gelandang bertahan sekaligus

pada dengan semangat lawan. Di Liga Champions Anda tidak bisa mengang-gap enteng tim lain,” tambah peng-gawa timnas Prancis tersebut.

Saat Diarra kembali bisa dimain-kan, Bordeaux justru kehilangan defender Marc Planus karena cedera ligamen lutut. Ludovic Sane yang dimainkan sebagai gelandang ber-

tahan pada pertemuan per-tama mungkin menjadi peng- ganti Planus.

Dari kubu tamu, Olympia-kos tidak akan menyertakan gelandang Dudu dan striker

Diogo. Dua penggawa Kokkini –sebutan Olympiakos– asal Brazil itu masing-masing cedera kaki dan hamstring. Sementara Didier Domi dibekap cedera kaki. Beruntung, winger Argentina Jesus Datolo pu-lih dari cedera paha dan masuk skuad yang bertolak ke Prancis.

”Kami tidak boleh menyerah ke-pada nasib. Kami masih memiliki satu laga untuk membalikkan keadaan. Saya yakin kami punya kans lolos apabila mampu unggul satu gol pada babak pertama,” ung-kap Olof Mellberg, defender Olym-piakos, kepada AFP.

Berbeda dengan Blanc, Mellberg yang mantan defender Juventus dan Aston Villa itu beranggapan bahwa hasil buruk Olympiakos di liga do-mestik tidak akan berpengaruh terh-adap kiprah tim asuhan Bozidar Ban-dovic tersebut di Liga Champions.

Di Liga Super Yunani, Olympia-kos kini tertinggal tujuh poin dari pemuncak klasemen Panathinai-kos dengan empat laga tersisa. (dns/c9/aww)

Belum Bisa Tenang

FOKUS: Kiper Bordeaux Cedric Carrasso harus kerja keras membendungserangan pemain Olympiakos dini hari nanti WIB.

Jawa Pos Rabu 17 Maret 2010

TOM HEVEZI/AP PHOTO

Jose Mourinho

sn

a

(4-2-3-1)

Stadion :

Chaban

-Delm

as, B

ordea

ux 1

Carrasso

Pelatih :Laurent Blanc

21

Chalme

Was

it : O

legar

io Ben

quer

enca

(Por

tugal)

2

Ciani 25

Sane 28

Tremoulinas

4

Diarra© 5

Fernando

18

Plasil 8

Gourcuff 17

Wendel

29

Chamakh

28

19

Datolo 9

22

Mitroglu

RADAR JOGJA Rabu Wage 17 Maret 2010

TOTAL SPORT

9

NBA

Terjadi kesalahan teknis yang menyebabkan pemuatan berita berjudul Kemenangan Perdana di Stadion Mandala pada edisi Selasa (16/3). Berita tersebut dinyatakan dicabut. Mohon maaf atas keti-daknyamanan pembaca.

Redaksi

Dari Redaksi

Bawa Rockets Menang Tiga Kali Beruntun, Terus Kejar Playoff

HOUSTON – Perebutan tiket playoff di wilayah barat masih terus bergolak. Berbeda dengan wilayah timur yang sudah memastikan Cleveland Cavaliers melangkah ke playoff, belum ada satu pun tim wilayah barat yang meraih tiket itu. Kompetisi penentuan delapan tiket dipastikan masih berlangsung hingga musim reguler berakhir.

Dari daftar delapan besar semen-tara wilayah barat, ada dua tim yang musim lalu gagal ke playoff. Mereka adalah Oklahoma City Thunder dan Phoenix Suns. Itu juga berarti ada dua tim yang musim lalu ke playoff malah berada di luar delapan besar. Mereka adalah Houston Rockets dan New Orleans Hornets.

Jarak antara tim peringkat kedela-

pan dan kesembilan tidak terlalu jauh. Portland Trail Blazers yang menduduki peringkat kedelapan unggul lima game dari Rockets

yang menempati po-sisi kesembilan. Jadi, masih besar kemun-gkinan bagi Rock-ets untuk menyodok pada saat-saat akhir dengan 17 laga sisa yang dimiliki.

Belakangan, pelu-ang tersebut mem-besar dengan kian stabilnya permainan

Rockets. Mereka baru saja meraih tiga kemenangan beruntun. Korban terakhir kemarin WIB (16/3) tidak tanggung-tanggung, yakni fi nalis wilayah barat musim lalu, Denver Nuggets, yang ditekuk lewat skor 125-123.

Bagi Rockets, tiga kemenangan tersebut bermakna istimewa. Itu adalah kali pertama mereka membukukan tiga kemenangan

beruntun sejak medio Desember 2009.

”Kami tak punya banyak ruang lagi untuk melakukan kesalahan. Sekarang, sepertinya cuma sebulan lagi hingga akhir musim reguler. Jadi, kami butuh kemenangan demi kemenangan,” ujar Luis Scola, for-ward Rockets, kepada Associated Press.

Point guard Aaron Brooks

memastikan kemenangan Rock-ets dengan jump shoot saat laga menyisakan 2,9 detik. Dia meng-akhiri pertandingan dengan 31 poin dan 9 assist. Scola menga-mankan rebound terakhir dan menyumbangkan 23 poin plus 11 rebound.

Bintang lain bagi Rockets dalam laga tersebut adalah guard Kevin Martin. Pemain yang pada Agustus 2009 mampir ke Surabaya itu men-donasikan 29 poin. Catatan tersebut menunjukkan peran Martin makin tak tergantikan saat timnya berada

dalam fase paling mendebarkan musim ini.

”Dalam beberapa pertandingan terakhir, saya kira kami bermain dengan hebat. Hari ini (kemarin, Red) kami benar-benar bertarung,” tambah Scola.

Rockets benar-benar membutu-hkan produktivitas Martin di sisa pertandingan yang dimiliki. Sebab, seperti yang pernah diungkap-kan oleh pelatih Ricks Adelman, Martin memang didatangkan dari Sacramento Kings Feburari lalu untuk mendongkrak perolehan poin timnya.

Dalam 12 laga sejak diperkuat Martin, Rockets enam kali menang. Selain itu, yang cukup menggem-birakan bagi Rockets adalah me-ningkatnya produktivitas pemain 27 tahun tersebut. Jika lima game sepanjang Februari lalu dilalui dengan rata-rata 18,5 poin, Martin membukukan rata-rata 24,1 poin dalam tujuh game pada Maret 2010. (jpnn)

Kevin Martin Makin HotINDIAN WELLS - Para unggulan utama Indian

Wells Masters 2010 sukses menjaga peluang juara. Unggulan kedua Novak Djokovic (Serbia) dan unggulan ketiga Rafael Nadal (Spanyol) melaju ke babak keempat.

Djokovic menggulung petenis Jerman Philipp Kohlschreiber dengan skor 6-3, 2-6, 7-6 (3). Se-dangkan Nadal menang 6-2, 6-2 atas Mario Ancic (Kroasia).

Di bagian wanita, ambisi Kim Clijsters meneruskan langkah gemilang seperti musim 2009 terhalang. Dia gagal menambah gelar setelah tersisih di babak ketiga Indian Wells Terbuka. Dia menyerah 4-6, 6-1, 6-7 (4) kepada unggulan ke-27 Alisa Kleybanova (Rusia).

Nasib berbeda didapatkan unggulan kedelapan Jelena Jankovic (Serbia). Dia menang 2-6, 7-6 (6), 6-4. (ady/c11/ang)

Skenario Semifi nal Ideal Masih Terjaga

Catatan: Tuan rumah disebut terakhir.

Hasil Kemarin WIBKnicks v 76ers 94-84 Pistons v Celtics 93-119 Nuggets v Rockets 123-125 Wizards v Jazz 89-112Lakers v Warriors 124-121 Hornets v Clippers 108-100

Kevin Martin

Page 10: radarjogja 17 maret 2010

(4-3-3)

(3-5-2)

PERKIRAAN P

EMAIN

Stadion

: Per

siba B

alikp

apan

I Made Wirawan

15

PelatihRudy William Keeltjes

PelatihHariyadi

Endra Prasetya

28

5

Uchida

20

Mijo Dadic

71

Dwi Joko

16

EddyGunawan

28

Muhammadan77

Muh. Darwis 10

RobertinoPugliara

31

FeryAriawan

32

Kim Yong Yee 9

Julio Lopez 99

MuhammadAlbicho

33

Marcelo Cirelli

26

Djayusman

21

Supriyono

11

Taufiq

32

JeonByuk-Euk

7

John Tarkpor

15

AnangMaíruf

31

Patricio Morales

78

AndiOddang

Jawa Pos Rabu 17 Maret 201020

Hasil ISL Kemarin (16/3)

Persija v Persipura 0-2 (0-2)

KLASEMEN SEMENTARAPapan Atas1. Arema 23 15 3 5 30-11 482. (3) Persipura 24 12 9 3 40-26 453. (2) Persiba 24 13 4 7 34-19 434. Persib 22 11 3 7 34-22 395. Sriwijaya FC 23 11 4 8 32-28 376. Persija 22 9 8 5 25-18 35

Papan Tengah7. Persema 23 10 4 9 30-32 348. Persiwa 23 9 4 10 42-43 319. Persijap 23 8 6 9 26-23 3010. PSPS 23 8 5 10 27-27 2911. Persela 23 8 5 10 26-30 2912. PSM 24 7 7 10 17-30 28

Papan Bawah13. Persebaya 23 7 5 11 32-38 2614. Bontang FC 21 6 7 8 29-29 25

Zona Playoff15. Persik 23 6 7 10 25-37 25

Zona Degradasi16. Persisam 21 6 5 9 17-26 2317. Persitara 21 5 4 12 19-33 1918. Pelita Jaya 22 3 8 11 16-29 17

PENCETAK GOL:16 Gol: Alberto Goncalves (Persipura)12 Gol: Erick W. Lewis (2-pen) (Persiwa), Julio Lopez (1-pen) (Persiba),11 Gol: Boakay Edy Foday (Persiwa), M Isnaini (PSPS), Boaz Solossa (Persipura)10 Gol: Noh Alam Sah (Arema), Dzumafo E. Herman (PSPS), Hilton Moreira (Persib) Keith Kayamba (Sri-wijaya FC), Christian Gonzalez (Persib)9 Gol: Bambang Pamungkas (1-pen) (Persi-ja), Saktiawan Sinaga (Persik),8 Gol: Andi Oddang (Persebaya), Aldo Baretto (1-pen) (Bontang FC), Pieter Rumaropen (1-pen) (Persiwa), Pablo Frances (Persijap)7 Gol: Martins Zada (2-pen) (Persela), Jairon Fe-liciano (Persema), Prince Kabir Bello (Persitara),Kenji (Bontang FC), Chmelo Roman (Arema)6 Gol: Korinus Fingkreuw(Persebaya), M. Fakhrud-din (Arema), Rahmat Rivai (Sriwijaya FC), Samsul Arif (Persela)5 Gol: Evaldo (1-pen) (Persijap), Robbie Gaspar (2-pen), M. Kamri, Brima Pepito (Persema), Cristian Carrasco (PSM) Obiora (Sriwijaya) Feri Ariawan (Persiba)

Persija 0 (0)Pemain: M. Yasir (pg), Abanda Herman, Baihakki Khaizan, Aris Indarto, Ismed Sofyan, Erick Setiawan/Leo Saputra (33’), Fachrudin Mustafic, Bambang Pamungkas/Salim Alydrus (58’), Agus Indra/T.A. Musafri (77’), Aliyudin, Emaleu Serge

Persipura: 2 (2)Pencetak gol: Alberto Goncalvez (15’), Boaz Slos-sa (21’)Kartu kuning: Qu Cheng (85’), Stevie Bonsapia (90’)Pemain: Jendri Pitoy (pg), Tang Tian/Hendra Ridwan (81’), Ricardo Salampessy, Jack Komboy, Gerald Pangkaly, Ortizan Solossa, Eduard Ivakdalam/Stevie Bonsapia (64’), Ian Louis Kabes, Boaz Solossa, Yustinus Pae, Alberto Goncalvez/Qi Cheng (85’)

Stadion: Utama Gelora Bung Karno, Senayan Jakarta; Wasit: Djumadi Efendi (Malang),

Penonton: 15.000, Cuaca: Cerah. (fem/diq)

Data dan Fakta

Head to Head

Persebaya v Persiba 0-0 (ISL 2009)Persiba v Persebaya 2-0 (Divisi Utama 2007)Persebaya v Persiba 0-3 (Divisi Utama 2007)Persiba v Persebaya 3-0 (Divisi Utama 2005)Persebaya v Persiba 1-0 (Divisi Utama 2005)

Butuh Disiplin TinggiPERSEBAYAPERSIBA

BEBAN: Bek senior Persebaya Anang Ma’ruf mengontrol bola dengan dada saat menghadapi Sriwijaya FC di Gelora 10 Nopember, Surabaya.

BALIKPAPAN – Posisi Persebaya Su-rabaya semakin terpuruk. Mat Halil dkk ber ada di peringkat 13 pasca kekalahan oleh tuan rumah PSM Makassar 0-2 (14/3). Jika tak ingin terus ter jerembap di papan ba-wah, Persebaya harus menerjang hadangan tim kuat Persiba Balikpapan di Stadion Persiba sore ini.

Di atas kertas, sulit bagi Persebaya untuk menggulingkan Beruang Madu, julukan Persiba. Selain dari sisi materi cukup

mumpuni, Mijo Dadic dkk punya tren meyakinkan di Indonesia Super

League (ISL) musim ini.Persiba menjadi sa-lah satu kandidat kuat jawara musim ini. Bahkan, Are-ma Indonesia yang

ber bulan-bulan me-muncaki klasemen

selalu bertekuk lutut dalam dua kali per-temuan. Terakhir, Persiba menghajar ja-wa ra Liga Indonesia dua kali, Persik Ke-diri, dengan skor 5-0 (13/3).

Ternyata, hal itu tidak membuat Perse-baya minder. Ketika dihubungi kemarin (16/3), Rudy William Keeltjes, pelatih Persebaya, justru berencana menginstruk-si anak asuhnya untuk bermain meny-

erang sejak awal. ’’Pertimbangannya, secara individu kualitas pemain dua tim seimbang. Itu berbeda saat kami menghadapi PSM. Ke-tika itu, kami sedikit lebih defensif karena materi

pemain mereka cu-kup bagus,’’ te-

rang Rudy.Permain-

an me nye-rang tersebut, salah satunya, di-

terapkan dengan men do rong posisi John Tarkpor sedikit ke depan. Menurut Rudy, hal itu berfungsi menunjang kinerja duet penyerang Andi Oddang dan Patri-

cio ”Pato” Morales. Namun, dia tetap memper-

hatikan lini belakang Perse-baya. Mantan pelatih PSS Sleman dan PSMS Me dan

itu berencana me rotasi sisi sayap dengan me-masukkan pemain yang lebih bertipikal bertahan. Di antaranya, dengan menempat-kan Supriyono dan memarkir Mat Halil.

Pelatih berdarah Situbondo-Belanda itu menyatakan, ada beberapa pemain Pers-iba yang patut diwaspadai. Di antaranya, Julio Lopez dan Robertino Pugliara yang dinilainya menjadi ruh per-mainan Persiba. ’’Selain itu, per gerakan pemain muda Ferry Ariawan juga harus di was-padai,’’ jelasnya. Dia menilai Ferry sebagai so sok p e -main yang ke rap me le pas kan tendang-an ja-

rak jauh ke arah gawang lawan.Rudy sendiri menyayangkan kesempa-

tan menyiapkan taktik yang terbuang sia-sia ketika mencoba lapangan Stadion Persiba kemarin pagi. ’’Kami tidak bisa menyiapkan taktik dengan maksimal kar-ena tadi (kemarin, Red) banyak yang menonton,’’ terangnya.

Asisten pelatih Persebaya Ibnu Grahan me-nilai kondisi arena pertandingan tidak cukup bagus. ’’Lapangannya keras, tidak lebih baik dari lapangan di Gelora 10 Nopember (kandang Persebaya, Red),’’ ujarnya.

Di sisi lain, pelatih Persiba Hariyadi juga bertekad memaksimalkan tiga poin di kan-dang. ”Kami akan menekan sejak awal de-ngan pola 4-3-3, tapi juga dengan pola ber-

tahan yang solid. Untuk itu, butuh tingkat disiplin yang tinggi dari pemain kami,” ucap

Hariyadi. (uan/ jpnn/diq)

JAKARTA – Persipura Jayapura jaga kans merebut gelar juara Indonesia Super League (ISL) 2009–2010 bersama Arema. Kesempatan itu dituai setelah menumbangkan tuan rumah Persija Jakarta 2-0 (2-0) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Se na-yan, Jakarta, kemarin (16/3).

Kemenangan tersebut menggusur Persiba Balikpapan yang sebelumnya berada di posisi kedua dengan nilai 43. Kini Boaz Solossa dkk mengoleksi 45 poin dan hanya terting-gal tiga poin dari Arema, sang pemuncak klasemen. Bagi Persija, kekalahan itu membuat mereka tak beranjak dari peringkat keenam klasemen semen-tara dengan nilai 35 poin dari 22 laga.

Keunggulan Persipura dimulai dari sontekan Alberto Goncalves pada menit ke-15. Striker asal Brazil itu sukses melalui pertahanan Per-sija karena Aris Indarto dan M. Yasir gagal men-gantisipasi datangnya bola.

Boaz kembali memanfaatkan rapuhnya lini

belakang Persija pada menit ke-21 melalui um-pan Beto, sapaan karib Alberto Goncalves. Sebenarnya, penampilan Persipura tak begitu

istimewa. Malah sebaliknya, Per-sija tampil lebih ofensif. Peluang untuk mencetak gol juga lebih ban-yak daripada tim tamu. Sayang, tak satu pun gol diciptakan Bambang Pamungkas dkk.

”Pemain kami sedang kelelahan, sehingga tak bisa memberikan penampilan optimal. Tapi, den-gan mengandalkan organisasi tim, nyatanya sukses,” ujar Jacksen F. Tiago, pelatih Persipura.

Ya, sebulan ini Persipura harus melakoni jad-wal yang cukup ketat antara ISL dan Liga Chami-pons Asia (LCA) 2010. ”Ada enam pertandingan dalam sebulan ini,” imbuhnya.

Jadwal menjadi kambing hitam pihak Persija. Mundurnya laga kontra Persitara Jakarta Utara dan melawan Persiwa Wamena menjadi kendala tim pelatih untuk mengatur performa. (vem/c13/diq)

Masih Menang dalam Kondisi Tak Optimal

KILAS

Kejar Gol CepatBANDUNG – Persib terus mencari korban. Set-

elah Arema (14/3), sore ini (17/3) giliran Persema Malang yang siap dikalahkan pada pertandingan Indonesia Super League (ISL) 2009–2010 di Sta-dion Jalak Harupat, Kab Bandung, (siaran lang-sung AnTV mulai pukul 15.30 WIB)

Melawan Persema, Maung Bandung –julukan Persib– mengusung misi ganda. Selain ingin mem-balas kekalahan 0-3 pada putaran pertama lalu, tim polesan Jaya Hartono tersebut bertekad menjaga peluang merengkuh gelar.

”Tentu saja semua pemain sudah mulai berhitung, bagaimana dampak kemenangan nanti terhadap perolehan poin di klasemen sementara. Ya, mau tidak mau, kami harus raih tiga poin,” terang asisten pelatih Persib Yusuf Bahtiar di Stadion Persib, Jl Ahmad Yani, Bandung, kemarin (16/3).

Saat ini, Persib memang masih terkunci di posisi keempat klasemen sementara dengan raihan total 39 poin atau tertinggal sembilan angka dari Arema di puncak klasemen. ”Maka, pertandingan nanti san-gat penting bagi kami. Untuk merealisasikan keme-nangan, kami harus langsung tampil menekan sejak menit-menit awal. Kalau bisa, kami harus mencetak gol cepat,” sambung Yusuf. (bsf/job1/jpnn/c6/diq)

(3

853975

4

0998

65

5

397

BEBAN: Bek seAnang Ma’ruf mmdengan dada saaSriwijaya FC di GNoN pember, Suraa

BALIKPAPAN – Posisi Persebbrabaya semakin terpuruk. Mat HHber ada di peringkat 13 pasca keeoleh tuan rumah PSM Makass(14/3). Jika tak ingin terusterjerembap di papan ba-waw h, Persebaya harusmem nerjang hadangan timkkuk at Persiba Balikpapandididii Stadion Persiba sore ini.

DDiDD atas kertas, sulit bagi Persebaameeengngnn gulingkan Beruang Madu,,PeP rsssibibii a. Selain dari sisi materr

muuumpmmm uni, Mijo Dadic dkk puummemem yakinkan di Indonesiaa

League (ISL) muuPersiba mennlah satu kkkuat jawaraaini. Bahkaama Indonee

berbulan-buumuncaki kll

seselalal lu bertekuk lutut dalam dua kktetemmuan. Terakhir, Persiba menghwa ra Liga Indonesia dua kali, Peediri, dengan skor 5-0 (13/3).

TeTeTernrnrnyayyy ta, hal itu tidak membuaababbbb yayaya mminii der. Ketika dihubungi((1(116//6 333), RRRudy William KeeltjesPePeeeerrsrsr ebebebayyya,a justru berencana mengiisisiii aannanak aasuhnya untuk bermain m

eere aanang seseejajj k awal. ’’Pertimbanggseses ccaara innndividu kualitas pemaatit mm seimmmbang. Itu berbeda sskakakkk mmimi mmmeenghadapi PSM. Ke--tititittit kakaa itutuu, kami sedikit lebihdddeefffensssiif karena materi

pppemamaaini mereka cu-kupp bagus,’’ te-

raraang Rudy.Permain-

an me nye-rang tersebbsalah satunn

et-maana-g-

anm-m

ga

g,apauenJl

MERAPAT: Bek Persipura Jayapura Jack Komboy (kiri)

mengawalEmaleu Serge

dari Persija di Stadion

Utama Gelora Bung Karno,

Senayan,Jakarta,kemarin

(16/3).

Bekal Berharga Jamu Arema PALEMBANG – Sriwijaya FC tampil

menggila di pentas Piala AFC 2010. Ber-main di kandang sendiri, Gelora Sriwijaya, Jakabaring, Palembang, kemarin (16/3), mereka menang telak 6-1 (2-1) atas tamunya, Selan-gor FA, Malaysia.

Sriwijaya tertinggal saat pe-main Selangor Safiq bin Ra-him mencetak gol pada menit ke-15. Tapi, Laskar Wong Kito (julukan Sriwijaya) mam-pu membalikkan keadaan melalui gol-gol yang dicetak Arif Suyono (37’ dan 78’), Zah Rahan (38’), Rahmat ’’Poci’’ Rivai (58’), serta Keith Kayamba Gumbs (85’ dan 88’).

’’Ini hasil yang luar biasa. Kemenangan dengan enam gol di luar perkiraan kami,’’ kata pelatih Sriwijaya Rahmad Darmawan setelah pertandingan. Meski pada menit-menit awal kurang menerapkan kerja sa-ma, Charis Yulianto dkk bisa keluar dari masalah tersebut. Mereka bisa bermain cukup indah serta sabar dalam mengatur pola permainan.

Donasi tiga angka tersebut membuat Sri-wijaya memimpin klasemen sementara grup F dengan koleksi empat poin dari dua laga. Pada pertandingan pertama (23/2), Sriwijaya menahan imbang tuan rumah Victory Maladewa tanpa gol.

Mampu menang 6-1 atas Selangor, Sri-wijaya langsung fokus pada laga Indonesia Super League (ISL) 2009–2010. Juara Liga Indonesia dan Copa Indonesia 2007 tersebut akan kembali menjamu Arema Indonesia (20/3) di Gelora Sriwijaya.

’’Hasil itu menjadi motivasi tersendiri bagi kami untuk menapaki laga selanjut-nya. Kami akan kembali melakoni laga

berat menjamu Arema. Mudah-mudahan, poin penuh dua laga terakhir bisa menjadi modal kami untuk menghadapi Arema,’’ ungkap Rahmad.

Aura kegembiraan tidak bisa disembu-nyikan Arif Suyono. Mantan pemain Arema tersebut tidak menyangka bisa memberikan dua gol bagi Sriwijaya. (mg43/mg42/jpnn/c12/diq)

EVAN ZUMARLI/SUMATERA EKSPRES/JPNN

CETAK GOL: Dua pemain Sriwijaya FC, Zah Ra-han (kiri) dan Arif Suyono, berpelukan se telah mengalahkan Selangor FA di Gelora Sriwijaya, Jakabaring, Palembang, kemarin (16/3).

Sriwijaya FC 6

Selangor FA 1

10 RADAR JOGJA Rabu Wage 17 Maret 2010

Capirossi Takut Dingin, Melandri Khawatir Nyaris Juru Kunci Lagi

LOSAIL – Dalam waktu kurang dari se-bulan lagi, MotoGP akan menjalani seri per-dana di Sirkuit Losail, Qatar, pada 11 April mendatang. Sebelumnya, para pembalap bakal menjalani uji coba terakhir di lintasan yang sama, besok (18/3) hingga Jumat (19/3).

Uji coba terakhir tersebut akan berlangsung dalam kondisi yang hampir sama dengan race pertama. Tes dilakukan malam, di bawah guyuran lampu. Sesi itu bakal menjadi tes terbaik bagi para pembalap untuk menuju balapan pertama masing-masing.

Ada dua di antara sepuluh tim MotoGP 2010 yang memiliki motivasi ekstra dalam uji coba pemungkas tersebut. Mereka adalah Rizla Suzuki dan Honda Gresini. Mereka ingin mem-buktikan apakah pengembangan motor mereka

telah berjalan sesuai dengan harapan sehingga bisa diandalkan musim ini.

”Saya benar-benar antusias untuk tes berikutnya. Tahun ini kami cuma punya beberapa hari untuk mendapatkan perbaikan pada motor. Kami harus menguji mesin sasis, elektronik, hampir semuanya. Jadi, dibutuh-kan sebanyak-banyaknya keberhasilan dalam dua hari di Qatar,” kata Loris Capirossi, pembalap utama Rizla Suzuki.

Suzuki GSV-R terbaru memang baru diluncurkan Sabtu lalu (13/3). Motor dengan warna biru yang lebih gelap itu disebut memiliki sistem elektronik yang lebih baik

daripada pendahulunya. GSV-R edisi 2009 punya kelemahan pada

sirkuit yang bersuhu rendah. Itu masih ditun-jukkan dalam uji coba di Sepang bulan lalu yang diganggu hujan. Saat panas, performa GSV-R kompetitif. Namun, kala dingin, performanya langsung melempem.

Nah, dalam uji coba di Losail besok, respons GSV-R terhadap suhu dingin tersebut akan diuji. Suhu malam tentu lebih dingin daripada

siang. ”(Suzuki, Red) GSV-R bekerja dengan baik pada kondisi panas Malaysia. Tapi, kali ini akan sangat berbeda. Kami bakal melihat data tentang bagaimana segalanya berubah secara lebih detail,” terang Capirossi.

Tantangan Honda Gresini jauh lebih besar. Dua pembalap mereka, Marco Melandri dan Marco Simoncelli, tidak pernah masuk top ten dalam dua kali uji coba di Sepang. Mer-eka bahkan nyaris menjadi juru kunci.

Saking khawatir dengan performa motor, Melandri sampai-sampai terbayang bahwa musim ini bisa menjadi tahun terakhirnya di MotoGP. Itu tidak lepas dari performa buruknya dalam dua tahun terakhir bersama Ducati dan Kawasaki.

”Akan sangat penting bagi saya (menembus papan atas, Red). Sebab, saya sekarang berusia 27 tahun. Saya tak tahu, apakah itu kesempatan terakhir. Tapi, saya tentu tak mau melakukan banyak kesalahan. Saya tetap merasa termoti-vasi karena dua tahun yang sangat sulit sebel-umnya,” tutur Melandri. ”Saya ingin kembali merasakan podium dan yakin akan hal itu,” tegasnya. (ady/c11/ang)

LONDON – Peter Sauber gerah juga menakhodai tim dengan nama nyeleneh. Betapa tidak aneh, tim Formula 1 yang dipimpin pria asal Swiss itu mengusung dua nama pabrikan sekaligus BMW Sauber-Fer-rari. Kondisi tersebut memantik keinginan Sauber untuk men-gubahnya dalam wak-tu dekat ini.

Nama BMW Sau-ber-Ferrari tidak lepas dari keputusan BMW untuk mun-dur dari Formula 1 pada akhir musim 2009. Karena BMW mundur, Sauber harus men-cari pemasok mesin lain. Dia akhirnya menjatuhkan pilihan kepada Ferrari.

Karena kontrak untuk musim 2010 sudah dilakukan beberapa seri sebelum akhir musim 2009, saat itu Sauber mendaftarkan

timnya dengan nama BMW Sau-ber. Akibatnya, nama tersebut harus tetap digunakan musim ini agar dia tidak mendapatkan masalah dalam pembagian hak siar televisi. Karena mobil BMW Sauber bermesin Fer-

rari, nama resmi tim itu yang terdaftar di FIA adalah BMW Sauber-Ferrari.

”Kami akan men-gajukan aplikasi un-

tuk perubahan nama sasis. Tapi, waktunya belum diputuskan. Itu bakal terjadi suatu saat pada musim ini,” papar Sauber kepada Autosport.

Kecuali masalah hak siar televisi, Sauber sebenarnya tidak punya masalah lain untuk menanggalkan embel-embel BMW. Sebab, pabrikan itu sudah tidak lagi menjadi spon-sor tim tersebut. Sauber sejauh

ini belum mendapatkan spon-sor utama yang baru untuk timnya.

”Sampai sekarang mobil kami masih polos. Sebab, mustahil mencari sponsor sepanjang Januari hingga Februari, khu-susnya sponsor utama,’’ terang dia.

Karena itu, Sauber memilih mengarahkan fokus mencari sponsor untuk musim depan. Tapi, jika dia mendapatkan sponsor utama di tengah-ten-gah perlombaan musim ini, bisa jadi nama sponsor itu langsung digunakan untuk mengganti BMW musim ini juga.

”Bila kami mampu mendapat-kan titel sponsor untuk 2011 pada pertengahan musim ini, mungkin kami bisa menggunak-annya untuk musim ini juga,” terangnya. (ady/c11/ang)

Waswas Jelang Tes Pemungkas BMW Sauber Ingin Ganti Nama

Page 11: radarjogja 17 maret 2010

Dalam operasi di Aceh dan Pamulang, polisi menemukan ribuan butir amunisi peluru kali-ber 7,62 dan 5,56; magasin; bom asap; serta senjata AK-47 dan M-16. ’’Kelompok itu dilatih untuk menyerang efektif. Hit and run. Serang, lari, serang, lari,’’ ujar perwira menengah tersebut.

Menurut pengakuan tersangka yang kini ditahan di Rutan Bri-mob, Kelapa Dua, Depok, itu, instruktur pelatihan mewajibkan mereka memahami prinsip bong-kar pasang senjata. ’’Mereka

berlatih sambil menutup mata dengan kain. Ini model pelatihan lama seperti instruktur-instruktur mereka yang alumnus Kamp Mindanao,’’ jelasnya.

Penggunaan peluru mereka juga sangat dibatasi. Dalam latihan harian, menurut sumber tersebut, seorang peserta tak boleh menghabiskan 50 peluru. ’’Jadi, ribuan amunisi mereka itu memang tak hanya untuk latihan. Kami menduga ada yang disiapkan lebih besar lagi,’’ ungkapnya.

Apakah itu berupa serangan sporadis seperti pola teroris Mumbai? Perwira tersebut tak bisa memastikan. ’’Orang-orang

ini dalam istilah pangkatnya ma-sih kroco. Mereka tak tahu apa-apa soal serangan yang disiapkan Dulmatin. Memang ada satu dua yang memberi info. Tapi, kami menduga itu metode mengecoh interogasi saja,’’ ujarnya.

Tak hanya berteori. Instruk-tur-instruktur mereka ternyata benar-benar andal menggunakan senjata. Buktinya, Brigadir Boas Woisiri, anggota Crisis Response Team Densus 88 Mabes Polri, tertembak hanya oleh satu pel-uru. ’’Dia dibidik dengan teknik sniper,’’ jelas sumber tersebut.

Dari pengakuan beberapa ang-gota jaringan Dulmatin, terbukti pula bahwa teroris asal Pemalang

itu sudah mengader cara merakit fi ring devices pemantik detona-tor bom. Membuat adonan bahan bom memang mudah. Tapi, tanpa fi ring devices, bom tak akan bisa meledak. ’’Ada tiga tipe fi ring devices yang diajarkan. Yakni, fi ring devices untuk bom mobil, bom rompi, dan bom jinjing,’’ ungkapnya.

Khusus untuk bom mobil, ada empat cara untuk meledakkan. Pertama dengan tombol langs-ung, kedua dengan melepas tutup kotak, dengan timer, dan keempat dengan ponsel sebagai remote control jarak jauh.

’’Remote jarak jauh itu sudah kami temukan di tangan Dulma-

tin di Pamulang bersama catatan rangkaian bom,’’ kata perwira yang pernah kursus antiteror di luar negeri tersebut. Catatan itu ditulis tangan di sesobek kertas agar mudah dihilangkan jika ter-tangkap aparat. Kertas tersebut tinggal dimakan dan ditelan.

Polisi hingga tadi malam masih mencari tujuh orang lain yang belum tertangkap. Sebagian di antara mereka adalah residivis kasus bom Kuningan dan bom malam Natal 1999. Mereka ada-lah Abu Yusuf alias Mustaqim. Dia pernah mengikuti pelatihan di Mindanao, Filipina Selatan. Perannya, melatih penggunaan senjata api dan metode gerilya.

Lalu, ada nama Ubaid alias Adi alias Jakfar. Dia juga pernah mengikuti pelatihan di Mindanao. Perannya lebih sebagai motivator lapangan, menjaga semangat juang. Orang ketiga adalah Ziad alias Deni Suramto. Dia belum pernah ke Mindanao, tapi pernah berlatih di Kamp Pendolo, Poso, Sulteng, yang didirikan Ajengan Jaja. Dia berperan melatih dasar-dasar militer seperti baris-berbaris, tali-temali, dan survival.

Teroris keempat adalah Tono alias Rahmad alias Bayu Seno. Dia pernah ke Ambon pada 1999 dan Tanah Runtuh, Poso, 2006. Tono menjadi DPO sejak kasus peleda-kan bom JW Marriott, Juli 2009. Dia diduga menyimpan bahan peledak dan senjata. Bahkan, Tono sudah mewarisi ilmu perakitan

fi ring devices dari Dulmatin. Masih ada nama Pandu alias Abu

Asma. Dia pernah ke Mindanao. Dia sudah lama kenal Dulmatin di Ambon pada 1999. ’’Dia berperan melatih metode pelolosan atau lazim disebut SERE. Yakni, sur-vival, evasion, resistance escape,’’ ungkapnya.

Dua yang lain adalah Abu Rim-ba alias Munir alias Abu Uteun. Perannya, menjadi pembuka jalan kelompok Dulmatin men-cari hutan untuk berlatih. Lalu, Usman alias Gito yang berperan memastikan seluruh jalur logis-tik latihan aman.

Di tempat terpisah, Kapolri Jenderal Bambang Hendarso Danuri kemarin mengunjungi Polsek Leupeung, Aceh Besar. Orang nomor satu di Korps Bhayangkara itu juga memberi selamat kepada sejumlah petugas Polsek Leupeung yang berhasil menewaskan dua anggota teroris, yakni Enjang Kurnia dan Jaja alias Pura Sudarma.

Bambang menegaskan, per-buruan di Aceh belum berakhir hingga para DPO tertangkap. Orang-orang yang ’’bermain’’ di Tanah Rencong itu merupakan jaringan lama yang beraksi lagi. Dia mengungkapkan, mereka adalah kelompok yang sudah melakukan serangkaian penge-boman di Indonesia.

’’Akhirnya diketahui bahwa kelompok itu adalah kelompok dari Jakarta yang memang terma-

suk DPO-DPO dalam kasus bom JW Marriott, Kedutaan Australia, dan BEJ (Bursa Efek Jakarta). Termasuk, DPO-DPO pada bom Bali lalu,’’ ujarnya di Mapolsek Leupueng, Aceh Besar.

Bambang kembali menegaskan bahwa kelompok itu sama sekali tak berkaitan dengan Gerakan Aceh Merdeka (GAM). Tapi, mereka berasal dari keluarga Jamaah Islamiyah (JI).

’’Tidak ada kaitan kegiatan me-reka itu di-back up atau dibantu teman-teman kita yang dulu aktif dalam GAM. Sama sekali tidak. Ini murni dari keluarga mereka, dari JI yang memang sedang mem-persiapkan sesuatu yang link-nya dengan wilayah lain,’’ tegasnya.

Dia menyatakan, pihaknya sudah mengetahui peta kekuatan mereka. Namun, dia meno-lak mengungkapkan ke publik. ’’Kami sudah tahu peta dan jaringannya,’’ kata jenderal alumnus Akpol 1974 itu.

Bambang menjelaskan, piha-knya masih menyelidiki adanya kaitan kelompok tersebut den-gan kelompok lain, termasuk jaringan internasional. Adanya latihan teroris di Aceh, kata dia, diketahui dari informasi masya-rakat pada 17 Februari lalu.

Dia belum bisa memastikan sampai kapan operasi perburuan teroris, termasuk mempertahan-kan Densus 88 Antiteror, ber-langsung di Aceh. ’’Nanti kami evaluasi,’’ ujarnya. (rdl/jpnn)

11RADAR JOGJA Rabu Wage 17 Maret 2010 BERITA UTAMAHALAMAN SAMBUNGAN

Polisi Buru Residivis Bom Kuningan TERORIS...

Sambungan dari hal 1

“Ah… ya nggak pantaslah menggunakan fasilitas negara untuk acara keluarga!” protes Mujek.

“Kalau menurutku justru kita harus memberi apresiasi yang tinggi pada mereka,” jawab Samin.

“Apresiasi apaan? Lha wong jelas-jelas merugikan negara kok!”

“Kamu yang nggak ngerti. Negara itu justru diuntungkan karena ada abdinya yang selalu branding alias memamerkan in-stansinya ke mana-mana!”

Kali ini pendapat Samin agak masuk akal. Kalau kita baca di teori marketing memang dikatakan jika sebuah produk atau brand ter-

us-menerus didengungkan, maka peluang jadi terkenal sangat besar. Barangkali ajaran inilah yang juga dipraktekkan oleh Saiful Jamil, Dewi Persik, Anang dan Syahrini untuk mendongkrak popularitas hingga berujung pada kenaikan harga jual.

“Tapi, kamu ngasih contohnya nggak konsisten, Min. Kita bi-cara masalah pegawai negeri tapi kamu kait-kaitkan dengan mar-keting. Negeri ya negeri…swasta ya swasta!” Mujek kembali berseloroh.

“Itu sudah jadul. Sekarang sudah tidak jelas lagi mana negeri mana swasta. Lihat saja berapa biaya yang harus dikeluarkan untuk ma-suk universitas negeri. Apa lebih murah dibanding swasta?”

Mujek terdiam. Pikirannya melompat jauh pada kasus pe-rusahaan negara yang akhirnya

diswastanisasi, fasilitas negara yang dikuasai swasta , bahkan uang bank negara yang dirampok bank swasta.

“Benar juga kamu, Min. seka-rang memang sulit membedakan mana swasta mana negeri!”

“Gampang. Pakai saja falsafah Jawa “Sepi ing Pamrih, rame ing gawe!”

“Siapa yang termasuk “sepi ing pamrih” siapa yang dimaksud “rame ing gawe?”

“Kalau itu sih serahkan saja pada masyarakat!”

“Kalau kamu masuk yang mana, Min?”

“Kalau aku sih prinsipnya sederhana, ada makanan tinggal makan, ada minuman tinggal minum, ada kerjaan tinggal mlayu….!”

“Huhh…kalau itu sih “Endha ing gawe!” (*)

Tak Jelas Mana Negeri, Mana Swasta NYEPI ING...

Sambungan dari hal 1

Saat kunjungan presiden RI ke Papua Nugini itu, nama An-dik Sutrisno sudah didengar wartawan sebelum acara ramah tamah SBY dengan WNI di Port Moresby (ibu kota PNG).

Di PNG, peran Andik tak bisa dianggap remeh. Dialah penjahit baju-baju yang dikenakan Perda-na Menteri (PM) PNG Michael Somare. ’’Saya yang membuat baju PM sampai menteri-men-teri,’’ kata pria asal Banyuwangi, Jawa Timur, itu.

Khusus untuk Somare, lanjut Andik, pakaian yang dikena-kan cukup khas. ’’Dia lebih sering memakai lap-lap (sejenis rok) sebagai pasangan jas. Itu menunjukkan akar budaya mela-nesianya,’’ cerita Andik. Lap-lap itu pula yang digunakan Somare saat mengadakan pertemuan bilateral dengan SBY di Hotel Crown, Port Moresby (12/3). ’’Itu memang kesukaannya. Saya belum pernah membuatkan cel-ana untuk PM,’’ ungkap Andik.

’’Kalau kancing lepas, saya juga yang betulin,’’ ujarnya. Un-tuk keperluan itu, dia membeli di sebuah toko yang terjamin kualitasnya di kawasan Gadjah Mada, Jakarta. Pekerjaan menja-hit jas pejabat PNG itu dia jalani sendiri. Mulai mengukur, mem-buat pola, hingga memasang kancing. ’’Pekerjaan saya kelas internasional. Cuma saya tidak sekolah khusus,’’ katanya, lantas tertawa. Tidak hanya menjahit, Andik juga menyiapkan sendiri bahan-bahannya.

Ayah empat anak itu tidak tiba-tiba bisa menjalani pekerjaannya sebagai penjahit ’’internasional’’

bagi pejabat di PNG. Bahkan, keputusannya belajar menjahit dilatabelakangi kondisi ekonomi orang tuanya. ’’Ekonomi (kelu-arga) kurang bagus. Saya tidak bisa melanjutkan sekolah,’’ ujar Andik yang hanya mengenyam sekolah hingga bangku kelas V SD.

Meski demikian, Andik sebe-narnya cukup berprestasi. ’’Ya, di sekolah masih dapat ranking,’’ katanya. Pria asal daerah Ba-lokan, Banyuwangi, itu lantas melanjutkan hidupnya dengan bekerja sebagai kuli bangunan. Sebelumnya, dia juga sempat mencoba peruntungan dengan berjualan es. Seiring berjalannya waktu, dia terdorong untuk me-nentukan usaha hidup yang lain. Andik mulai melirik pekerjaan sebagai penjahit.

’’Saya harus belajar menjahit. Bekerja tidak kepanasan dan tidak kehujanan,’’ terang Andik. Itu pun tidak dijalani dengan mudah karena tidak ada biaya dari orang tua untuk belajar menjahit. Dia harus menabung dari hasil bekerja sebagai kuli bangunan.

Baru pada 1985 Andik belajar menjahit di Balokan. Berbekal keahlian menjahit itu, dia memu-tuskan pergi ke Bali. Ketika itu November 1985. Namun, karena tidak ada tujuan pasti, Andik ke-bingungan menentukan langkah kakinya. Sempat duduk-duduk di pinggir Pantai Kuta, dia berpikir harus tidur di mana. ’’Sam-pai menjelang magrib, saya ke kantor polisi, numpang tidur,’’ kenangnya.

Pada hari-hari berikutnya, Andik mulai berjalan kaki men-cari pekerjaan. Akhirnya dia diterima bekerja di PT Palm, Sanur. Andik benar-benar me-

rangkak dari nol. Saat di Sanur, dia mengalami masa-masa sulit. Misalnya, saat menunggu gajian. ’’Saya tidak bisa makan. Kadang hanya sekali sehari. Gunting saya titipkan di warung (sebagai jami-nan),’’ katanya miris. Ketika itu 1986, dia mendapat bayaran Rp 15 ribu–Rp 20 ribu per minggu untuk menjahit borongan.

Andik tidak menyerah. Dia terus menekuni pekerjaannya. Ilmunya di bidang menjahit bertambah. Hasil jahitannya juga diekspor ke luar negeri. Rela-sinya pun semakin luas. Salah seorang di antaranya, seorang konsultan desainer dari Jepang. ’’Saya dikasih bahan-bahan un-tuk belajar,’’ kata Andik.

Dia sempat berpindah-pindah tempat bekerja hingga ke Kuta. Terakhir dia bekerja di Merino, sebuah perusahaan baru di kawa-san Legian. ’’Tiga tahun saya di sana,’’ katanya. Pada 1999, se-seorang mengajak Andik mengadu peruntungan di Brunei Darus-salam. Pekerjaannya masih sama, menjahit. Namun, yang dilayani adalah kalangan elite di sana. ’’Bos saya punya salon dan merias keluarga kerajaan. Jadi, saya ikut mendesain baju untuk orang-orang elite,’’ urai Andik.

Tapi, itu tak berlangsung lama. Pada Maret 2000, dia kembali ke Pulau Dewata dan bekerja di Martan Lansadi, salah satu tailor terbaik di Bali. Tugas An-dik, antara lain, membuat baju pengantin. Namun, peristiwa bom Bali mengakibatkan pelang-gannya surut.

Nah, di situlah awal Andik ke PNG. Seorang customer-nya, Kevin Yaxley, yang merupakan bos tailor Artisan Airways Hotel di Port Moresby menawari An-dik untuk bergabung. Awalnya

Andik ragu karena lebih suka ke Australia. Tapi, akhirnya dia berangkat pada 11 Mei 2006. ’’Semua biaya ditanggung, ting-gal berangkat. Saya tinggal kirim aplikasi dan paspor,’’ jelas An-dik yang bisa berbahasa Inggris secara otodidak.

Saat berangkat, Andik berpikir semuanya sudah siap. Tapi, duga-annya salah. Hanya ada toko yang masih kosong. Dia juga sempat bergumam, mana ada orang di PNG yang mau buat jas, berbeda dengan di Bali. ’’Tapi, oke, saya coba. Toh, saya tidak mengelu-arkan biaya. Lalu, saya disuruh bos untuk cari barang,’’ katanya. Semua contoh bahan dia bawa.

Keadaan berubah saat pembu-kan tailor. Undangan yang hadir adalah kalangan menengah ke atas. Andik menjadi kenal dengan pejabat-pejabat di PNG. Bahkan, hingga kini, relasinya kadang di-bagikan ke KBRI (Kedutaan Besar Republik Indonesia) di Port Mo-resby. ’’Kalau orang KBRI perlu nomor-nomor orang parlemen, minta ke saya. Saya orang kecil. Tapi, saya senang karena sangat dihargai,’’ paparnya.

Selama empat tahun tak ter-hitung jas yang telah dibuat Andik. Satu jas diselesaikan da-lam lima hari. Kadang dia harus lembur jika akan ada kunjungan pejabat ke Australia. Satu setel jas buatan Andik dihargai 4 ribu kina (1 kina = Rp 3 ribu). ’’Orang sini kalau sekali membuat jas bisa 3 hingga 4, jadi bisa sampai 16 ribu kina,’’ ungkapnya.

Dari perusahaan tempatnya be-kerja, awalnya Andik menerima bayaran USD 600 per bulan. Tapi, kini sudah meningkat ham-pir lipat dua. Lama-lama naik, ya USD 1.000 lebih sedikit,’’ ungkapnya tanpa merinci. (*)

Ke Brunei Dulu Baru ke Papua Nugini DULU...

Sambungan dari hal 1

Kawasan Kuta pun beristi-rahat dari kerlap-kerlip lampu pertokoan.

Selama Nyepi, umat Hindu di Bali melakukan ritual catur brata penyepian. Yakni, amati karya (tidak melakukan kegiatan atau bekerja), amati lelunganan (tidak bepergian), amati lelangunan (tak bersenang-senang), dan amati geni (tak menyalakan api).

Menurut Made Wardana, wakil Bendesa Adat Kuta, 39 pecalang (petugas keamanan desa adat) dikerahkan untuk menjaga se-kitar kawasan wisata itu. Untuk pengamanan, Desa Adat Kuta bekerja sama dengan polsek se-

tempat. Pos pecalang dipusatkan di Pura Desa Adat Kuta.

Para pecalang itu berasal dari 13 banjar di Desa Adat Kuta. Mereka bertugas dalam dua sif, yakni pukul 06.00-24.00 dan 24.00-06.00. Para pecalang bersepeda keliling wilayah desa adat. ’’Tahun ini bisa disebut aman. Mulai proses melis (me-lasti, Red) hingga saat Nyepi, semua bisa berjalan normal,’’ tutur Wardana.

Dia menuturkan, hotel-hotel juga telah diimbau agar tidak menyalakan lampu. Desa Adat Kuta menyebarkan pengumuman agar menghormati Nyepi itu sejak jauh hari.

Secara terpisah, Sekretariat Bersama Kolaborasi Bali untuk Perubahan menginformasikan

bahwa saat Nyepi, Pulau Dewata juga terbebas dari polusi. Men-urut IGA Fransiska Sri Raha-jeng Kusuma Dewi, koordinator Sekretariat Bersama Kolaborasi Bali untuk Perubahan, Nyepi menyelamatkan Bali dari sekitar 20 ribu ton karbondioksida. ’’Pa-ling tidak, itu didasarkan hasil penelitian pada 2005,’’ katanya kemarin.

Penghematan itu, ungkap dia, hanya dihitung dari tiadanya lalu lalang kendaraan (sepeda motor, mobil, dan pesawat terbang). Pada 2005, tercatat 1,008 juta sepeda motor di Bali. Dengan asumsi setiap motor menghabis-kan 4 liter bensin per hari, ken-daraan roda dua menyumbang 9 juta kilogram karbondioksida. (fer/mif/jpnn)

Selamatkan dari 20 Ribu Ton Karbondioksida NYEPI...

Sambungan dari hal 1

Jadi, apabila para kiai ”bang-kit”, otomatis para santri dan umumnya umat pengikut mereka akan ikut ”bangkit”. Para kiai merasa merekalah yang paling bertanggung jawab menciptakan kemaslahatan umat.

Boleh jadi, karena kiai-kiai pesantren yang mendirikannya, struktur organisasi mereka ini pun disesuaikan dengan ’’struk-tur’’ pesantren. Di pesantren, kiailah pemimpin tertinggi pengambil kebijaksanaan yang mengendalikan dan mengarah-kan. Sementara, untuk urusan-urusan pelaksanaan kebijaksa-naan sehari-hari, lurah pondok atau pengurus pesantren yang menanganinya. Lalu dari sinilah muncul struktur istimewa khas NU: Syuriah sebagai pihak pen-gambil kebijaksanaan, pengarah, dan pengendali organisasi dan Tanfi dziyah sebagai pelaksana harian. Maka, ada ungkapan, ”NU adalah pesantren besar dan pesantren adalah NU kecil.”

Biasanya kiai memimpin pesantren seumur hidup. Meski-pun putra, mantu, atau lurah pondoknya sudah qaari’, bisa mengajar, tetap saja mereka semua tidak mungkin berebut kepemimpinan pesantren dengan kiainya. Barangkali ini sebabnya, para rais aam pendahulu ”dipak-sa” menjabat sampai wafatnya. Bahkan, ketika Kiai Abdul Wa-hab sudah dianggap uzur dan muktamirin lebih memilih Kiai Bisri Sansuri, Kiai Bisri dengan tegas menyatakan, selama masih ada Kiai A. Wahab, beliau hanya mau menjadi pembantunya.

Ketika Indonesia memasuki alam demokrasi dan NU dipaksa sejarah menjadi partai politik, peran tanfi dziyah pun menjadi lebih dominan. Apalagi, tidak sedikit kiai pesantren (termasuk yang di syuriah) yang kurang srek dengan politik praktis. Sejak itu istilah syuriah-tanfidziyah mulai bergeser maknanya: Syuri-ah disamakan dengan legislatif

dan tanfi dziyah dengan ekseku-tif. Ketua umum sebagai orang pertama organisasi dan rais aam (yang arti harfi ahnya juga ketua umum) tidak jelas atau sengaja tidak diperjelas perannya.

Tidak itu saja, pengaruh ’’alam demokrasi’’ (baca dunia per-politikan) di Indonesia dengan segala kedegilan-perkembangan-nya, telah mempersempit ruang garapan NU yang sejak awal ingin berkhidmah kepada agama, bangsa, dan negara. Pendidikan, dakwah, dan ekonomi rakyat, misalnya, nyaris terabaikan. Bahkan, NU yang semula dike-nal dekat dan selalu membela kaum lemah, sebagaimana tradisi para kiai pesantren, menjadi or-ganisasi yang tidak jelas keber-pihakannya.

Dirumuskan dan ditetapkannya khitah NU (dalam Muktamar XXVII di Situbondo) ternya-ta tidak banyak memengaruhi ’aqliyah-politis-nya warga NU, termasuk para tokohnya. Jarang sekali yang memahami dan memanfaatkan khitah sebagai awal dari perbaikan diri serta pemulihan dan pengoptimalan amal-khidmahnya. Alih-alih Khitah NU lagi-lagi hanya dija-dikan alat politis untuk bertikai bagi sesama pemilik kepentin-gan. Parahnya lagi, orientasi dan praktik perpolitikan di NU hanya manjur untuk kalangan intern antar sesama orang NU.

Seiring dengan perkembangan demokrasi (sekali lagi baca: perpolitikan) di Indonesia yang mengarah kepada ’’demokrasi ri-sywah’’ akibat dipilihnya sistem pilihan-pilihan langsung seperti pilkades, pilkada, hingga pilpres, NU dan para tokohnya pun tidak luput dari pengaruh ’’demokrasi risywah’’ dan politik pragmatis. Tokoh-tokoh NU muncul hampir di setiap kegiatan politik praktis. Dalam pemilihan umum (pileg, pilkada, pilpres) tokoh-tokoh NU tidak hanya terlibat, bahkan sering lebih menonjol keter-libatannya dari politisi: entah menjadi calon, tim sukses, atau sekadar menjadi broker (kosa kata baru di kalangan NU).

Ingat waktu pilpres tempo hari, bagaimana para kiai dan tokoh-tokoh NU, termasuk mereka yang ada dalam struktur kepen-gurusan, dengan semangat jihad meneriakkan dukungan kepada salah satu calon.

Tidak itu saja. ’Aqliyah perpoli-tikan ala ’’demokrasi risywah’’ ternyata juga sudah menembus tubuh organisasi NU itu send-iri. Praktik-praktik yang biasa terjadi di pilihan-pilihan umum politik, seperti money politics, black compaign, dsb, sudah menjadi lumrah juga dalam pili-han-pilihan pengurus jam’iyah NU. Para calon ketua dan atau pendukungnya, sering dengan fasih menyebarkan keburukan-keburukan calon saingan; atau dengan tanpa risi, ’’menyalami templek’’ atau mengiming-im-ingi sesuatu kepada yang mau mendukung. Seolah-olah belum ada yang pernah membaca sabda pemimpin agung mereka, Rasu-lullah SAW, yang menyatakan bahwa ada tiga orang yang tidak akan Allah lihat, tidak Allah sapa, dan akan mendapatkan azab yang angat menyakitkan di Hari Kiamat; salah satunya ialah orang yang –”baaya’a imaamahu laa yubaayi’uhu illaa lid dunya; fain a’thaahu minhaa radhiya wainlam yu’thihi minhaa sakh-itha...”– memilih pemimpin semata-mata karena harta dan fasilitas dunia.

Puncak pengaruh perpolitikan yang demikian itu adalah apa yang terjadi menjelang Mukt-amar Ke-32 NU ini. Baru seka-rang ini –sejak Hadlratussyeikh Hasyim Asy’ari, KH A. Wahab Hasbullah, KH Bisri Sansuri, KH Ali Maksum, KH Ahmad Siddiq, KHM Ilyas Ruhyat, sampai dengan KH M Ahmad Sahal Mahfuz– kedudukan rais aam disikapi seperti menyikapi jabatan-jabatan duniawi. Bah-kan, –seperti umumnya orang memandang jabatan duniawi– ja-batan itu seolah-olah sudah tidak dipandang lagi sebagai amanah, tapi anugerah. Mulai model pen-calonan, dukung-mendukung, tim sukses, kampanye hitam, dan

sebagainya, sudah mirip –kalau tidak persis– dengan model pilkada dan pilpres.

(Saya menerima banyak SMS yang menurut saya hanya pantas beredar menjelang pilihan lurah, pilkada, atau pilpres. Sama sekali tidak pantas beredar menjelang muktamar NU; apalagi sudah menyangkut pemimpin terting-ginya). Semoga Allah merahmati dan memberi hidayah kepada mereka yang menyebabkan dan membantu terjadinya hal musy-kil ini.

Akhirnya saya sampaikan Se-lamat Bermuktamar! Saya sedikit menitipkan penggalan pesan Rais Akbar Hadlratussyeikh Muhammad Hasyim Asy’ari yang beliau tulis 76 tahun lalu, tepatnya pada awal Syawal 1355 H untuk para kiai NU, ini: “Inna jam’iyyatanaa al-mubaarakah walillahil hamdu qad haazat iqbaalal ‘awaam ‘alaihaa…” (Sesungguhnya jam’iyah kita yang mubarak ini alhamdulillah telah mendapat sambutan baik dari masyarakat dan itu tidak lain karena jam’iyah kita bekerja bagi kemaslahatan mereka dan berjuang untuk kebaikan mereka, baik di dunia maupun di akhi-rat. Selain itu, karena jam’iyah kita ini merupakan organisasi yang berjalan di atas khitah As-Salafus Shalih ridhwaanul-lahi ‘alaihim. Maka, wajib bagi setiap orang dari ulama kita untuk tidak lepas dari pikirannya masalah yang penting ini, yaitu mengupayakan kemaslahatan masyarakat, membimbing mer-eka, dan mengeluarkan mereka dari gelapnya kesesatan menuju cahaya hidayah dan mengen-taskan mereka dari jurang ke-bodohan dan kehinaan menuju ke puncak ilmu dan keutamaan. Semua itu merupakan tugas di pundak ulama kita; karena ulama adalah pembawa amanat Allah atas hamba-hamba-Nya, seb-agaimana tersebut dalam hadis Rasulullah SAW...). (*)

*). KH A. Mustofa Bisri, pengasuh Pondok Pesantren

Raudlatut Tholibien, Rembang

Kini, Rais Aam Disikapi Layaknya Jabatan Duniawi NU...

Sambungan dari hal 1

Page 12: radarjogja 17 maret 2010

RABU 17 MARET 2010

Kirim komentar lewat SMS ke 0818461545

JAYAPURA - Keingianan PSIM Jogja bisa membawa pulang poin dari dua tur berat di Papua sudah bulat. Menghadapi dua tim dari Papua Persiram Raja Ampat (18/3) dan Perseman Manokwari (22/3), Laskar Mata-ram membawa seluruh skuad utamanya.

Sebanyak 18 pemain dibawa ke bumi Papua untuk merealisasikan target poin tersebut. An-tara lain Ony Kurniawan, Agung Prasetyo (penjaga

gawang), Joni Sukirta, An-dri Wirawan, Marjono, Fandofa, Rifai, Topas Pamungkas, Tulus Septiyanto untuk pemain ber-tahan. Untuk lini tengah Dean Fauzi, Otot Herman, Bayu An-dra, Harminanto, Hasan Basri Lohi dan Steven Imbiri dima-sukkan dalam rombongan tim. Sedang tiga striker yakni Elthon,

Santoso dan Engkus Kuswaha disiapkan untuk menghadapi dua laga berat mendatang.

Para pemain ini didampingi langsung kepala pelatih Jefri Jannes. Asisten pelatih Maman Durahman juga ikut dalam rom-bongan ini yang berangkat pagi kemarin (16/3) menggunakan pesawat Merpati. Empat offsial tim juga diikut sertakan. Antara lain Manajer Operasional Jarot Kastawa, tim medis dr Rudi Pri-ambodo, Margi Yudha, dan Iman (perlengkapan).

”Meski lawan yang akan diha-dapi berat, kami berharap tetap bisa meraih poin dari dua men-datang,” harap General Manager PSIM Najib M Saleh.

Diakui untuk bisa mencuri poin di kandang Persiram Raja Ampat dan Perseman memang pekerjaan mudah. Selain materi pemain yang dimiliki kedua baik, kedua tim ini

juga selalu bisa mengamankan poin di kandang. ”Hanya, kami belajar dari Rembang. Mereka saja bisa mencuri poin di kandang

Perseman,” tu-turnya.

Seperti dik-etahui, PSIR berhasil mem-bawa pulang satu poin dari tur d i bumi

Papua. Meski takluk di kandang Persiram Raja Ampat, Laskar Dampo Awang berhasil menahan imbang 1-1 Perseman Manok-wari. Maman Durahman juga mengaku menyiapkan strategi khusus untuk bisa merealisasi-kan poin di dua laga tandang ini. Ia mengungkapkan dari laga tim yang bakal dihadapi, peluang un-tuk bisa meraih poin paling besar saat bermain melawan Perseman. ”Kalau di Persiram tetap ada,

tapi cukup kecil. Paling tidak kami akan manfaatkan absennya empat pilar utama Persiram,” ucap Maman.

Maman mengungkapkan meng-hadapi tim dari Papua, timnya harus berani bermain cepat. Sebab, salah satu ciri khas permainan tim Papua adalah serangan tempo cepat. ”Kalau bisa cepat gol ter-lebih dulu. Karena dengan begitu selanjutnya bisa mengendalikan permainan,” urainya.

Selain itu, melawan tim Papua juga harus bermain dengan di-siplin yang kuat. Karena mem-pelajari catatan pertandingan PSIR, salah satu kegagalan Perseman meraih hasil maksi-mal karena rapatnya pertah-anan yang digalang anak-anak Rembang. ”Semoga anak-anak bisa bermain lepas sehingga bisa mengimbangan permainan lawan,” harapnya. (sam)

Belajar dari Rembang

Tanpa Beban Muluk SLEMAN - Target satu poin yang di-

canangkan manajemen tidak membuat para pemain PSS Sleman lepas tangan pada dua laga di tanah Papua. Tetap mengusung hasil maksimal, para pemain berangkat dengan penuh kepercayaan diri. ”Kami akan berusaha semaksimal mungkin untuk bisa membawa pulang poin,” tutur pemain belakang PSS Sleman Fahrudin sesaat se-belum berangkat kemarin sore (16/3).

Diakui Fahrudin, dua laga yang bakal dijalani yakni melawan Perseman Ma-nokwari (18/3) dan Persiram Raja Ampat (22/3) memang bukan partai yang ringan. Persiram merupakan pimpinan klasemen sementara wilayah III. Sedang Perseman juga selalu bermain baik saat tampil di depan publik sendiri. ”Makanya kami tidak akan memasang target muluk-muluk. Hasil imbang sudah sangat baik,” tambahnya.

Hal serupa juga diungkapkan Patrick Domald. Gelandang bertahan Super Elang Jawa itu juga mengaku tetap akan berusaha semaksimal mungkin guna bisa mem-persembahkan poin dari dua laga away ini. ”Kami tidak mau menyerah sebelum bertanding. Meski berat kami akan beru-saha membawa pulang poin,” tegas pemain didikan Ramayudha ini.

Manajer Tim PSS Rumadi mengakui manajemen tidak terlalu membebani tar-

get yang muluk pada tur di bumi Papua ini. Selain lawan yang dihadapi berat, manajemen juga menyadari tidak mudah untuk bisa membawa poin saat bermain di

Papua. ”Kami sadar itu. Makanya para pemain yang dibawa juga bukan pemain utama. Tapi, pe-main lapis dua. Sekaligus memberikan pengalaman bertanding pada mer-eka,” papar Rumadi.

Pada tur Papua ini, manajemen PSS me-mang memberangkatkan pemain lapis dua. Dari 14 pemain hanya empat pemain yang biasa menempati skuad pemain utama. Yakni Sylla Bamba, Ari Kusdinar, Patrick Domald, dan Fahrudin. Selebihnya para pemain yang lebih banyak berada di bangku cadangan.

Total ada 14 pemain yang berangkat pada tur ini. Selain empat utama itu, para pemain yang dibawa ke Papua antara lain Didik Wisnu (pg), Basuki, Anwarudin, Hasto, Triatmoko, Nanda Setiawan, Agustiono, Adi Anggoro dan Justine Tutuboy. Para pemain tersebut didampingi asisten pelatih Sing Betay dan satu ofi sial tim Suryono. Rencananya, sore nanti para pemain akan menggelar latihan ringan sebagai persiapan terakhir menghadapi Perseman Kamis (18/3) besok. (sam)

MESKIPUN tidak diikutsertakan dalam rombongan tur Papua, para penggawa utama PSS bukan tanpa kegiatan. Agus Purwoko dkk tetap akan menjalani latihan rutin seperti biasa. Bahkan, Jumat (19/3) mendatang, mereka akan menjalani laga ujicoba untuk mematangkan kondisi tim sebelum menghadapi dua laga pamungkas di kandang.

”Kami tetap akan memberikan program latihan bagi para pemain yang tidak ikut serta dalam laga Papua,” lontar Asisten Pelatih PSS Andreas Taufi k Sugiriyanto kemarin (16/3). Seperti diketahui, pada dua partai ke tanah Papua, tim yang dib-erangkatkan merupakan tim lapis kedua. Tim pelatih dan manajemen memilih me-

nyimpan para penggawa inti dipersiapkan menghadapi dua laga pamungkas melawan Persiku Kudus dan PSIR Rembang di kandang.

Taufi k mengungkapkan beberapa program sudah disiapkan. Antara lain mematangkan kerjasama tim dan materi sentuhan akhir. ”Dari evaluasi laga perlaga, salah satu kelemahan kami masih di fi nishing touch. Banyak peluang terbuang hanya gara-gara penyelesaian akhir yang buruk,” urainya.

Untuk mendukung program ini, para pemain akan diberikan satu laga ujicoba. Yakni melawan PS Rio Muda Jumat (19/3) mendatang. ”Sekalian untuk hi-buran para pemain agar tidak jenuh,” sambungnya. (sam)

Siapkan Program

MAGELANG - PPSM Sakti Magelang mulai mengalihkan sasaran. Setelah peluang menuju superliga tertutup, tim berjuluk Macan Tidar mulai mengincar Copa Indonesia. Di ajang ini, masih ada sebuah peluang yang akan diperebutkan PPSM Sakti.

“Meski berada di urutan ke-6, jika menang atas Pro Duta, nilainya menjadi 24 poin, berarti bisa mengungguli PSIS Sema-rang dan Pro Duta. Ini akan jadi pertandingan yang sangat pent-ing,” kata pelatih PPSM Yusack Sutanto.

Yusack menyebutkan perole-han peringkat keempat relatif ketat sehingga pertarungan untuk memperebutkan tiket terakhir ke Piala Indonesia akan terjadi hingga pertandingan terakhir. “Untuk meraih satu peluang yang ke Copa Indonesia, PPSM harus menang menghadapi Pro Duta nanti,” sebutnya.

Pelatih kelahiran Wonosobo

itu bertekad untuk meraih hasil maksimal dalam dua laga kan-dang terakhir. Meski begitu tetap harus diwaspadai mengin-

gat data statistik memihak t im lawan. Dalam pertemuan se-belumnya, Pro Duta lebih ban-yak mengemas kemenangan .

Pro Duta juga diyakini akan bermain total demi menembus posisi empat besar.

Usai menjalani laga tandang yang melelahkan ke stadion Ben-teng Tangerang akhir pekan lalu, skuad PPSM Sakti tidak diberi isti-rahat. Yusack langsung mengge-ber latihan keras demi persiapan laga selanjutnya. Gani Pulhehe dkk diberikan menu latihan fi sik dan taktik setiap pagi dan sore.

Langkah Yusack itu sekaligus memastikan kekuatan tim benar-benar optimal saat menjamu

Pro Duta, Jumat (19/3) lusa. Kemenangan menjadi harga mati bagi skuad Macan Tidar, setelah dua kali mendapatkan hasil bu-ruk yakni ditahan imbang PSIS Semarang (1-1) dan kalah dari Persikota Tangerang (0-1).

A s i s t e n P e l a t i h P P S M Widiantoro menambahkan PPSM memang sempat menelankekalahan tipis 0-1 dalam perte-muan pertama di stadion Magu-woharjo Sleman. Namun, PPSM sudah banyak belajar tentang keunggulan dan kelemahan skuad yang kini ditangani Rully Nere tersebut. Dengan modal tersebut, mantan pemain Timnas Indonesia ini yakin Macan Tidar mampu meraih hasil maksimal.

“Kami tahu cara mengalahkan tim imigran Jogja tersebut. Kami sudah memegang kunci per-mainan mereka. Ini akan menjadi modal untuk meraih poin penuh dari dua laga kandang tersisa,” ungkapnya optimistis. (uui)

Alihkan Target Copa

BANTUL - Persiba tak akan melepas sisa laga away di kan-dang PPSM Sakti Magelang Senin (22/3). Meski jalan ke 8 Besar hampir pasti mampu dire-tas dengan mengandalkan hasil maksimal di dua laga terakhir kan-dang akhir bulan ini. “Kami akan tetap mengamankan tiga sisa laga ini. Di Magelang tak ada kata san-tai, kami serius bidik poin penuh. Ini demi posisi aman kami,” tandas Manajer Operasional Persiba Ba-gus Nur Edy Wijaya.

Peluang The Reds sangat besar pada laga tandang pamungkas tersebut. Selain materi dan men-tal moral pemain lebih unggul,

Persiba diuntungkan stamina fisik. Tuan rumah tak memi-liki waktu recovery. Pasalnya,

tiga hari sebelum menjamu Persi-ba (19/3), PPSM Sakti harus me-ladeni tantangan Pro Duta. Se-dang tim asuhan Eduard Tjong ini

dalam kondisi segar setelah pemulihan fisik selama satu pekan.

Bagus menyatakan timnya membidik posisi puncak hingga akhir kompetisi. Itu demi tar-get saat masuk babak 8 besar.

“Kalau melihat pembagian grup memang lebih enak kalau kami sebagai puncak klasemen. Tapi intinya, kami tetap akan selalu fokus setiap laga,” lontarnya.

Target itu pula demi memulus-kan keinginan Persiba menjadi tuan rumah 8 besar. Setidaknya, lanjut Kasi Sarana Prasarana Kantor Pemuda dan Olahraga Bantul itu, peluang Persiba lebih besar jika menjadi juara grup. “Kami juga serius mengajukan diri sebagai tuan rumah 8 besar. Makanya, sisa laga ini kami siapkan serius juga. Meski kami lebih rileks lagi kondisinya seka-rang,” ujarnya lagi. (ayu)

Serius Tuntaskan Laga

Pemain Cadangan SajaTo coach,Parang biru ajak pemain cdgn aja di 2 tour trkhr...By.gibol yk. +6285725963xxx

Ganti Manajer PSSMohon ganti manager PSS.sdh sepantasnya manager pss diganti org2 yg tau ttg bola,contohnya bpk Farchan Hariem.mhon bpk sri purmono mempertimbangkan u musim dpn.thks +6285729862xxx

Jangan DegradasiAyo PSIM, jangan terdegradasi. Kasihan Pemerintah Daerah telah menganggarkan 4 milyard untkmu. +62817261xxx

Dana Ditambah DongBuat pak wali ,tlong Dana untuk PSIM ditambah lagi ‘buat thun depan & mencari pelatih,asisten, pemain,dan boleh menggunakan pemain asing ‘yg brkualitas “agar PSIM bisa masuk ke ISL,.,trim’s BY: [KRP_023] “brajamusti jiwa raga q” & kita dukung sepak bola dng fair play. +6287839435xxx

M SYUKRON/RADAR JOGJA

ANDALAN: Sylla Bamba dan Patrick Domald dua dari empat pilar utama yang dibawa pada lawatan ke Papua.

Page 13: radarjogja 17 maret 2010

Segera Diputuskan, Sengketa Tiga Blok

JOGJA - Sengketa wilayah antara Kabupaten Bantul dan Sleman segera memasuki babak baru. Dalam waktu dekat ini, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DIJ segera memutuskan hasil kajian Badan Pertanahan Nasional (BPN) DIJ tentang kepemilikan tiga blok yang disengketakan.

Gubernur akan memutuskan wilayah mana yang berhak berhak direkomendasikan memi-liki tiga blok tersebut, yakni Tambakbayan, Tambakraman, dan Santan. Selanjutnya hasil keputusan gubernur itu akan disahkan pemer-intah pusat.

’’Isi dari hasil telaahan itu sudah ada. Tetapi keputusan dari gubernur. Kalau menyangkut isinya, ya saya tak bisa mendahului gubernur. Nanti media sudah memberitakan, sementara gubernur sendiri belum menyampaikan ke pihak terkait kan ya tak etis,’’ ujar Asisten Pemerin-tahan dan Kesra Setda DIJ Tavip Agus Rayanto kepada wartawan kemarin (16/3)

PTS Bersedia Terima STTB

JOGJA - Rumusan penilaian siswa dalam surat tanda tamat be-lajar (STTB) yang akan diberikan kepada pelajar SD/MI, SMP/MTs, dan SMA/SMK/MA di DIJ, sudah disusun. Dalam rumusan yang telah dimatangkan itu, penilaian yang diberikan bersifat lebih komprehen-sif. Yakni dengan memasukkan komponen penilaian rapor yang meliputi afektif, psikomotorik dalam nilai pelajaran sehari-hari, dan nilai ujian nasional (unas).

Rumusan penilaian tersebut yakni nilai rapor (meliputi afek-tif, psikomotorik, dan nilai pela-jaran) dikalikan dua, kemudian

ditambahkan dengan nilai unas, baru ditarik nilai rata-rata. Jadi, dalam STTB tersebut tak diten-tukan lulus atau tidaknya siswa, karena yang menentukan hal tersebut adalah Dewan Sekolah. Dengan kata lain, sistem penilain STTB diberikan sebagai sistem penilaian alternatif.

’’Saya sudah memberitahukan Se kretaris Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Pen-didikan Nasional, dan sudah di-sampaikan kepada Balitbang Dik-nas tentang hal ini,’’ ujar Kepa-la Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) DIJ Prof Suwarsih Madya kepada wartawan kemarin (16/3)

Tarif Prameks Tetap Naik Wakil Konsumen Siap Bawa ke YLKI

JOGJA - Harapan masyarakat pengguna kereta api Prambanan Ekspres (Prameks) agara PT (Per-sero) KAI Daops VI tak menaik-kan tarif kereta tersebut, bertepuk sebelah tangan. Manajamen PT KAI Daops VI tetap bersikukuh menaikkan tarif KA Prameks dari Rp 8.000 menjadi Rp 9.000.

Dalam audiensi anatara PT KAI Daops dengan komunitas pengguna jasa Prameks di Candi Resto, Jalan Mangkububumi, kemarin (16/3), kedua pihak bertahan pada keinginan masing-masing. Alhasil, pertemuan un-

tuk membicarakan kenaikan tarif KA Prameks itu berjalan alot.

Bahkan, wakil pengguna jasa Prameks jurusan Joglo (Jogja-Solo) dan Prasojo (Prameks Solo-Jogja) langsung pulang. Mereka menolak jamuan makan siang dari PT KAI. Itu dilaku-kan sebagai bentuk kekecewaan aspirasi mereka tak dipenuhi manajemen PT KAI.

’’Terus terang kami sangat ke-cewa dengan acara siang ini. Semula kami berharap manajemen PT KAI mau menerima keinginan menurunkan harga HTB (harga tiket terusan bulanan),’’ ungkap Eko Setyanto, ketua Komunitas Joglo usai ditemui audiensi

RADAR JOGJA Rabu Wage 17 Maret 2010

Baca Peragawati... Hal 23

Baca Segera... Hal 23

Tari Legong Bali, mungkin tak se-populer Tari Pendet. Tapi di mata fotografer I Ketut Widiatmika, Tari

Legong punya pesona sendiri sehingga dia rela menghabiskan banyak waktu untuk mengabadi-

kan tari tersebut.

ARFIANA KHAIRUNNISA, Jogja

SEBANYAK 27 karya foto dengan objek penari Legong Bali, menjadi objek yang menarik bagi fotografer I Ketut Widiatmika. Rupanya, tari klasik Bali ini telah memesona Ketut, sapaannya, sejak lama. Untuk itulah ia memamerkan hasil bidikan kameranya di Bentara Budaya Yogayakrta (BBY) sejak 12 Maret lalu.

Keindahan tari Legong Bali mengin-spirasi fotografer I Ketut Widiatmika

untuk mengabadikan salah satu hasil budaya asli Indonesia tersebut ke dalam seni foto.

’’Lewat gerak tari dan lirikan mata sang penari yang sangat dinamis menggoda jiwa

seni saya untuk terus menggali dan mencip-takan karya seni fotografi ,’’ kata Ketut di BBY, Minggu lalu (14/3).

Ketut menjelaskan, tari Legong itu tidak hanya satu macam saja. Tari Legong itu

terdiri dari berbagai macam gerak. Yaitu ada Legong Keraton, Legong Topeng, Legong Playon, Legong Kuntir, dan lain sebagainya

Dari Pameran Foto Tari Legong Karya I Ketut Widiatmika

Pilih Teknik Hitam Putih agar Mood Bisa Keluar

Baca Pilih... Hal 23

Baca Rumusan... Hal 23

Peragawati Diculik di Bandara

JOGJA - Sulistyowati, 52, warga Sarbini, Bu mirejo, Kebumen, Jateng datang ke Polda DIJ, sore kemarin (16/3). Kepada petugas yang me nemuinya, Sulistyowati melaporkan telah ke hilangan anaknya yang berprofesi sebagai pe ragawati.

Menurut Sulistyowati, kasus ini sebenarnya sudah terjadi Kamis lalu (11/3). Saat itu dia datang ke Bandara Adisucipto untuk menjem-put anaknya Monalisa Alexander, 27.

’’Anak saya yang tinggal di Apartemen Cem-paka Blok H Jakarta Utara minta dijemput di bandara karena akan pulang ke Kebumen,’’ kata Sulistyowati kepada polisi yang menerima laporannya.

Sesuai dengan waktu yang sudah dijanjikan, Sulistyowati datang ke bandara untuk menjem-put anaknya. Tapi beberapa jam di bandara, Sulistyowati tidak menjumpai anaknya

PERBATASAN

JOGJA - Ini kabar gembira bagi Anda para pemilik kendaraan bermotor yang terlambat membayar pajak. Pemprov DIJ beren-cana menggulirkan program pembebasan pokok dan sanksi administrasi pajak kendaraan bermotor (PKB) dan pembebasan bea balik nama kendaraan bermotor (BBNKB).

Dua rencana itu terungkap dalam surat nomor 973/0646 yang dikirimkan gubernur DIJ kepada pimpinan DPRD DIJ. Intinya, pemprov minta dewan memberikan persetu-juan atas keputusan gubernur tersebut.

Ada sedikit keganjilan dalam surat dari pemprov itu. Surat tersebut tidak ditandatangani langsung Hamengku Buwono X selaku gubernur.

Tapi, tertulis atas nama gubernur tanpa keterangan ja-batan. Di bawahnya tertera nama Tri Harjun Ismaji.

’’Sehubungan dengan hal tersebut, mohon kiranya untuk dapat memberikan persetujuan atas keputusan gubernur tentang pembebasan pokok dan sanksi PKB dan pembe-basan BBNKB,’’ tulis Tri Harjun

Pemprov Bebaskan BBN Motor

Baca Pemprov... Hal 23

Rumusan STTB Sudah Disusun

Baca Tarif... Hal 23

HERMITIANTA/RADAR JOGJA

KOMUTER: PT KAI Daops VI berencana menaikkan tarif KA Prameks menjadi Rp 9.000 per 21 Maret 2010. Para pengguna KA Prameks pun keberatan dengan rencana itu. Kemarin (16/3), mereka menggelar audiensi dengan manajemen PT KAI Daops VI. Tapi, keinginan mereka mentok.

SENI FOTOGRAFI: Seorang pengunjug mengamati foto-foto Tari Legong karya I Ketut Widiatmika yang dipamerkan di Bentara Budaya Yogyakarta.

Masih Banyak yang MerokokFatwa haram rokok dari Muhammadiyah kelihat-annya kurang efektif di Jogja. Sebagai kota tempat berdirinya Muhammadiyah, kok di Jogja masih banyak yang merokok ya. +622747439xxx

HERI SUSANTO/RADAR JOGJA

Page 14: radarjogja 17 maret 2010

RADAR JOGJA Rabu Wage 17 Maret 201014

SP-Neni Jalan Sendiri-Sendiri

SLEMAN - Perang strategi mulai dilancarkan para bakal calon bupati (bacabup) dan bakal calon wakil bupati (bacawabup) Sleman. Incumbent Sri Purnomo (SP) mengklaim dukungan terha-dap dirinya kian menguat.

Menurutnya, banyak anggota atau simpatisan dari partai di luar partai pendukungnya yang me-nyatakan siap memberikan suara. SP, yang berpasangan dengan Yuni Satya Rahayu, secara resmi diajukan tiga partai yakni PDIP, PAN, dan Gerindra.

Dukungan dari simpatisan partai di luar partai koalisi ini menjadi salah satu strategi pemenangan-nya. Mereka tergabung dalam wadah bernama Komunitas Peduli Sleman. Dukungan tersebut dinilai signifikan untuk mengantarnya menduduki kursi bupati men-datang.

”Banyak yang mendukung kami. Meski dari partai lain,” klaimnya, Senin (15/3).

Kendati begitu dalam melak-sanakan sosialisasi pencalonan, Sri Purnomo sering kali berjalan sendirian. Dia jarang didampingi Yuni Satya Rahayu.

Sri Purnomo memilih menga-dakan berbagai kegiatan tanpa Neni. Setidaknya, langkah ini bakal dilakukannya hingga

KPUD Sleman secara resmi menetapkan

masa kampanye.”Saya malah nggak tahu apa

yang dilakukan Bu Neni seka-rang. Tapi kami tetap menjalin komunikasi,” ujar pelaksana tugas bupati Sleman itu.

Menurut Sri Purnomo, mereka yang tergabung dalam Komunitas Peduli Sleman merupakan warga yang mempunyai kesepahaman dalam pembangunan lima tahun ke depan. Mereka punya pandan-gan dan pemikiran serupa dengan PDIP, PAN, dan Gerindra dalam memajukan bumi Sembada.

Sebaliknya, Sri Purnomo juga mengakui ada anggota dari tiga partai pengusungnya yang mencelat keluar. Tapi, dia meng-klaim jumlahnya sangat sedikit. Bahkan, jumlah pendukung yang keluar itu sangat jauh dibanding banyaknya pendukung partai lain yang menyatakan bergabung untuk memenangkannya.

Dukungan yang terus menguat ini membuat dia semakin opti-mistis menatap pilbup mendatang.

Selain kepercayaan diri yang kian meninggi, optimismenya untuk memenangi pilbup dalam satu putaran pun kian tebal.

Dari target 30 persen plus satu suara dari sekitar 800 ribu warga Sleman yang masuk daftar pemilih, Sri Purnomo mempre-diksi bakal dapat 34 persen. Itu perhitungan dari suara yang didasarkan pada basis massa tiga partai pengusungnya.

Jika dihitung, Sri Purnomo menargetkan raihan suara dari sekitar 200 ribu pemilih. ”Den-gan catatan, mesin politik ber-jalan baik. Kami tak mau target pas-pasan,” katanya.

Sri mengaku saat ini masih melakukan survei. Untuk se-mentara timnya baru melakukan survei di lima kecamatan dari 17 kecamatan di Sleman. Namun begitu, dia tak mau menyebut-kan lima lokasi kecamatan yang dimaksud. ”Dari survei itu po-sisi kami masih aman dibanding kompetitor lain,” ujarnya. (yog)

YOGI ISTI/RADAR JOGJA

OPTIMISTIS: Sri Purnomo saat menjalani tes kesehatan sebagai persyaratan mendaftakan diri sebagai bakal calon bupati beberapa waktu lalu. Dia menargetkan raihan suara 34 persen.

Klaim Dukungan Nonpartai Pengusung

Penyampaian Visi dan Misi digelar di Rapur Dewan

GUNUNGKIDUL - Jumlah angka golongan putih atau warga yang tidak menggunakan hak pilihnya dalam pemilihan bupati (pilbup) Gunungkidul diupay-akan mampu ditekan maksimal. Salah satu cara yang bakal ditem-puh untuk mewujudkannya yakni menerapkan sistem pemungutan suara dengan cara mencoblos dalam coblosan yang dijadwal-kan 23 Mei mendatang.

Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabu-paten Gunungkidul Sukimin mengatakan, sistem pemungutan suara dengan cara mencoblos akan mengurangi jumlah angka golput. Pada pemilu legislatif dan pemilihan presiden tahun 2009 lalu, KPUD menggunakan sistem pemungutan suara dengan cara mencontreng surat suara. Namun, dalam pilbup dipilih memakai model coblosan.

“Dengan sistem mencoblos, diharapkan pula angka golput di Gunungkidul tidak akan sebesar pada pemilihan legislatif lalu,” kata Sukimin kepada wartawan.

Pada pemilu legislatif 2009 lalu,

sebanyak 436.021 warga meng-gunakan hak pilihnya. Sedangkan sebanyak 145.164 warga tidak me-milih atau golput. Dengan demiki-an, angka golput di Gunungkidul mencapai 24, 86 persen.

Sedangkan pada pilpres lalu, jumlah pemilih yang tidak mem-berikan suaranya ada sebesar 18 persen dari total pemilih di daftar pemilih tetap sejumlah 585.180 orang. Jika dirinci, angka golput itu mencapai 105.332 orang.

Angka tersebut diperoleh Pani-tia Pengawas Pemilu (Panwaslu) berdasarkan data formulir C-1 (berita acara penghitungan suara) dari seluruh tempat pemungutan suara di kabupaten Gunungkidul. Kedua pemilu itu menggunakan sistem contreng.

Pemilih, lanjut Sukimin, akan

tertarik datang ke tempat pemun-gutan suara (TPS) karena merasa mudah menyalurkan hak pilihnya. Sistem pencontrengan seperti pileg lalu membuat warga enggan me-nyalurkan hak pilihnya. Selain itu, dengan sistem coblos, diharapkan bisa mengurangi tingkat kerusakan surat suara.

Pileg lalu, jumlah kerusakan surat suara sangat besar. Ada yang sengaja mencoreti surat suara dan banyak yang salah contreng. “Sistem coblos bagi masyarakat, kata dia, dianggap lebih sederhana daripada pen-contrengan. Apalagi masih ada beberapa warga di Gunungkidul yang tidak bisa baca tulis, den-gan sistem coblos akan memper-mudahnya,” ujarnya.

Sukamto, anggota KPUD Gu-

nungkidul menambahkan, saat ini KPUD sedang mempersiap-kan untuk melakukan pengun-dian nomor urut pasangan. Keg-iatan itu akan dilakukan pada 24 Maret mendatang. Rencananya kegiatan itu akan dilaksanakan di Bangsal Sewokoprojo Wono-sari. “Tadinya hendak digelar di kantor KPU. Tapi setelah mempertimbangkan banyak hal, salah satunya luas ruangan yang terbatas, maka kegiatan itu akan kami gelar di bangsal Sewoko-projo,” ujarnya.

Pada acara itu, KPUD akan mengundang empat pasangan cabup dan cawabup berikut tim suksesnya masing-masing. Pada kesempatan itu pula, KPUD akan memberikan penjelasan mengenai teknis pelaksanaan kampanye. Apa saja yang harus ditaati dan harus dihindari pada saat menggelar kampanye. Kam-panye akan digelar pada 6 hingga 19 Mei mendatang.

Adapun acara penyampaian visi dan misi keempat cabup cawabup akan dilakukan di gedung DPRD Gunungkidul di-barengi dengan sidang paripurna. “Waktunya setelah pengundian nomor urut. Hari dan tanggal akan menyesuaikan dengan digelarnya sidang paripurna di dewan,” jelas Sukamto. (hsa)

GUNUNGKIDUL - Honor Petugas Pengawas Lapangan (PPL) pada pilbup Gunungkidul 2010 mendatang jauh lebih se-dikit ketimbang pemilu legislatif (pileg) dan pemilu presiden (pil-pres) 2009. Setiap petugas PPL hanya akan menerima sebesar Rp 375 ribu.

Nominal ini lebih sedikit seki-tar Rp 100 ribu dibandingkan honor PPL saat pilpres lalu. Honor yang diterima PPL ini, bahkan, lebih rendah ketimbang Upah Minimum Propinsi (UMP) DIJ 2010 sebesar Rp 745.694. “Mau bagaimana lagi, ang-garan terbatas,” ungkap anggota Panwas Gunungkidul Martono kemarin (16/3).

Honor untuk PPL itu masih akan dipotong pajak. Pajak yang diberlakukan kepada setiap ang-gota PPL berbeda-beda. Bagi anggota yang mempunyai No-mor Pokok Wajib Pajak (NPWP) akan dikenai pajak 5 persen. Sedangkan yang tidak punya NPWP sebesar 6 persen. Adapun bagi PPL yang merupakan pensi-unan, pajak yang dikenakan lebih besar yakni 15 persen.

Kondisi ini, diakui Martono, sangat dilematis. “Beban kerja mereka lebih besar daripada pi-

leg dan pilpres lalu. Tapi honor yang diterima justru lebih se-dikit,” ujarnya.

Meski honor yang diberikan kepada PPL ini jauh menurun dibandingkan pilpres lalu, na-mun Martono mengatakan, itu tidak membuat mutu kinerja PPL menurun. Justru, dia yakin kinerja PPL akan meningkat. Peningkatan kinerja ini, karena persepsi anggota Panwascam sendiri mengenai pilbup. Pilbup yang diikuti oleh tokoh lokal beserta tim sukses yang juga be-ranggotakan orang-orang dalam daerah, membuat anggota PPL terpacu untuk tidak kecolongan pelanggaran.

Partisipan pilbup yang meru-pakan tokoh-tokoh lokal juga m e m u d a h k a n P P L u n t u k melakukan pengawasan dengan maksimal. Secara logika, kata Martono, pilbup memang lebih rawan konfl ik ketimbang pileg dan pilpres. Namun, ini tidak menggoyahkan keberanian petu-gas PPL untuk menindak pelang-garan yang terjadi.

Pelantikan PPL akan dilakukan secara bertahap. Pelantikan tiap kecamatan berbeda dengan ke-camatan yang lain. PPL terdiri dari satu orang. Ada 144 PPL

yang diterjunkan di seluruh desa di Gunungkidul. Tiap desa ada satu petugas PPL. Mereka akan melakukan monitoring dan pengawasan selama sebelum pilbup hingga setelah pemung-utan suara.

Selama kampanye nanti , seorang petugas PPL berhak un-tuk membubarkan sebuah acara kampanye yang tidak berizin. “Bila acara itu tidak mengan-tongi surat izin dari kepolisian, PPL bisa membubarkan. PPL juga bisa meneruskan laporan itu kepada kami untuk kemudian kami yang melakukan tindak lanjut,” katanya.

Adapun Surat Keputusan untuk

PPL akan turun pada 1 April 2010 mendatang. SK itu sebagai pertanda bahwa masa kerja PPL mulai aktif. Masa kerja PPL akan berlangsung selama 4 bulan, atau akan berakhir pada Juli mendatang. Martono mengakui, pihaknya sempat kesulitan un-tuk merekrut anggota PPL. Ini karena banyak warga yang tidak bisa memenuhi persyaratan ke-anggotaan PPL yang diamanat-kan dalam UU nomor 22 tahun 2007. Persyaratan yang paling sulit, menurut dia, adalah usia lebih dari 35 tahun dan berijazah minimal SMA.

“Kami sempat kesulitan untuk merekrut PPL di kecamatan Saptosari, Purwosari, dan Tepus. Di wilayah itu, lulusan SMA minim. Warga yang lulus SMA seluruhnya bekerja ke luar dae-rah,” ungkapnya sambil enggan membeberkan perincian jumlah anggota PPL yang tidak me-menuhi persyaratan ini.

Martono menambahkan, seb-agai solusi, pihaknya menerima sejumlah anggota PPL yang hanya berijazah SMP. Mer-eka dilantik sebagai anggota PPL dengan mengantongi surat keterangan dari kepala desa setempat. (hsa)

Sukamto Andalkan Masyarakat Miskin

Minim, Honor PPL di Bawah UMPBuat TafsirSendiri, BerniatLayangkan Somasi

BANTUL - Pascatahapan pendaftaran bacabup-bacawabup peserta pilbup Bantul 2010, sua-sana politik di mulai memanas. Pemicunya bukan disebabkan persaingan antarpasangan calon, melainkan perbedaan pendapat atau penafsiran antara KPUD Bantul dengan tim sukses (tim-ses) Kardono-Ibnu Kadarmanto (Karib) terkait surat pengundu-ran diri pasangan calon yang berstatus PNS.

Rajut Sukasworo, ketua tim sukses pasangan Karib, me-nilai KPUD Bantul kurang transparan dalam pelaksanaan proses tahapan pendaftaran pasangan bacabup-bacawabup beberapa waktu lalu. Sisi tidak transparannya KPUD terletak pada berkas persyaratan yang disampaikan pasangan calon dari PNS yakni Sukardiyono-Darmawan Manaf (Sukadarma)

pada saat pendaftaran 1 Maret lalu.

”Kami tidak tahu, apakah ketika mendaftar Sukadarma langsung membawa surat penguduran

diri atau ti-dak? Meng-ingat, status pasangan ini adalah PNS aktif. Sebab, dalam per-aturan KPU disebutkan bahwa calon d a r i P N S , T N I / P o l r i

wajib melampirkan surat pen-gunduran diri dan persetujuan dari atasannya pada saat pendaf-taran. Jadi, berkas surat pengun-duran diri diserahkan pada saat mendaftar bukan disusulkan seperti pernyataan KPU. Kami melihat dalam proses ini ada kejanggalan,” kata Rajut kepada wartawan, Senin (15/3).

Oleh karena itu, Rajut meminta KPUD supaya terbuka dalam setiap tahapan pilbup. KPU diminta terbuka dan tidak selalu

membuat penafsiran sendiri atas undang-undang yang ada dan mengakomodasi pendapat pi-hak lain di luar KPUD. Jika hal tersebut tidak dilaksanakan, tim sukses Karib mempunyai ren-cana melayangkan surat somasi kepada KPUD.

”Meski demikian, kami tetap positif thingking kok kepada KPU. Tapi kalau KPU tetap mempertahakan penafsiran-nya, ya lihat saja nanti,” tegas Rajut.

Ketua KPUD Bantul Budi Wiryawan menegaskan seluruh proses tahapan pilbup Bantul yang dilakukan KPUD sudah sesuai Peraturan KPU Nomor 68 Tahun 2009 tentang Pedoman Teknis Tata Cara Pencalonan Kepala Daerah. Terkait dengan surat pengunduran diri pasan-gan calon dari PNS, Budi juga menjelaskan sudah sesuai per-aturan KPU 68/2009.

”Tahapan pemilukada sudah sesuai dengan peraturan KPU Nomor 68/2009. Jadi, patokan kami peraturan KPU bukan yang lain,” tegas Budi. (mar)

Karib Nilai KPUD Tak Transparan

GRAFIS:NANG/RADAR JOGJA

Sistem Coblos Kurangi Golput

Martono

SLEMAN - Ada tujuh pas-angan bacabup dan bacawabup yang mendaftar di KPUD Sle-man. Kondisi ini membuka pelu-ang bakal terjadinya persaingan ketat dalam perebutan kursi kepala daerah mendatang.

Setiap kandidat pun punya opti-misme tinggi untuk menang. Tak hanya Sri Purnomo, optimisme juga dimiliki Sukamto.

Sempat mengaku merasa ter-dzalimi, ketua DPW PKB DIJ itu akhirnya tetap mencalonkan diri sebagai bacabup berpasangan dengan Suhardono, kepala Desa Tambakrejo, Tempel. Awal-nya Sukamto mengaku enggan mencalonkan diri saat terham-bat dalam mendaftarkan diri ke KPUD Sleman lantaran surat

putusan dari DPP PKB jatuh ke tangan calon lain yakni Hafi dh Asrom.

Dia akhirnya mantap maju setelah mendapat sokongan dari sejumlah partai. ”Tak disangka sebanyak 24 partai politik men-dukung saya. Maka dengan niat bismillah, saya diangkat oleh rakyat, mendaftar ke KPUD Sle-man,” ujar Sukamto.

Membuktikan keseriusannya dalam menyemarakkan bursan bupati, Sukamto segera me-mancang program. Masalah pengangguran dan pengentasan kemiskinan menjadi target dan sasaran utama yang dibidiknya.

Dua tema tersebut bakal di-usungnya dalam kampanye jika nanti ditetapkan sebagai calon tetap oleh KPUD sebagai peserta pilbup.

Fokus menggarap masyarakat

miskin bukannya tanpa dasar. Saat ini Sukamto dipercaya memimpin Perhimpunan Orang Miskin dan Pengangguran di Sleman.

”Diakui atau tidak, mereka (orang miskin) menjadi bagian dari keluarga saya yang harus dientaskan. Itu merupakan ke-inginan saya untuk membantu mereka biar lebih sejahtera,” kata Sukamto yang kini menjabat ketua komisi C DPRD DIJ itu.

Soal banyaknya hambatan saat pendaftaran, Sukamto tak mau ambil pusing. Dia berharap ke depan hambatan itu bisa cair dan berubah menjadi jalan mulus. ”Biar masyarakat yang meni-lai soal hambatan saya itu,” katanya. (yog)

YAKIN:Sukamto punya dua program un-tuk memajukan

Sleman.

Page 15: radarjogja 17 maret 2010

HENDRI UTOMO/RADAR JOGJA

Bukan ModernSawah berubah menjadi arena wisata air dan lum-pur. Tawa anak-anak bersautan diselingi canda riang. Seakan tak risau dan tertarik dengan arus modernisasi seperti internet atau game online yang marak. Di pedesaan anak-anak memiliki du-nianya sendiri, bersama alam mereka dibesarkan. Mereka tidak takut sakit, kotor, justru mengasah kemampuan tubuh dan mental mereka, naluri kearifan terbentuk secara natural.

Mengangkat Sisi Humanisme, Pusi Goethe Dibaca di Pesatren API Tegalrejo

Wartakan Puisi Karya Pujangga Besar Jerman

RADAR JOGJA Rabu Wage 17 Maret 2010 15RADAR MAGELANG

PILKADA

LENSA

Cocok untuk Lahan Tidur

SWEET SORGUMTEGALREJO

Bukan menularkan nilai Barat ke pesatren. Tapi pembacaan

puisi penyair Jerman Goethe di Ponpes API Tegalrejo semata mengangkat sisi humanisme.

Selain itu Goethe adalah seorang sastrawan Barat yang mendalami

sufi stik Islam

FRIETQI SURYAWAN, Mungkid

PENYAIR Jerman Berthold Damshauser membaca beberapa puisi pria yang bernama lengkap Johann Wolfgang von Goethe (1749-1832). Bersama Penyair Magelang, Dorothea Rosa Herliany dan Penyair Solo, Sosiawan Leak. Kedatangan Berthold di Ponpes Teg-alrejo, bagian dari perjalanannya di empat kota di Jateng. Yakni Kudus (Universitas Sunan Muria), Semarang (Universitas Di-

PURWOREJO - Setelah sukses mengem-bangkan tanaman Sorgum Bicolor, Lem-baga Swadaya Masyarakat (LSM) Qiblat (Quality Institute to Balance Between Law and Trends in Society) kembali mencoba mengembangkan komoditas Sorgum lain-nya. Yakni jenis Sweet Sorgum. Masih menggunakan areal sama, Sweet Sorgum dinilai memiliki kandungan protein tinggi, dan bagus dimanfaatkan sebagai pakan ternak dan bioetanol.

Jika jenis Sorgum Bicolor lebih kaya kandungan karbohidrat, Sweet Sorgum justru lebih banyak dalam kandungan pro-tein. Kedua sorgum ini diprediksi mampu dijadikan alternatif tanaman pangan peng-ganti beras, jagung, kedelai, ketela atau gandum

MAGELANG - Desain pena-taan los pasar penampungan di Sentra Ekonomi Lembah Tidar selama ini kurang tepat karena tidak memikirkan akses jalan dan penyebaran keramain. Perlu di-lakukan redesain (desain ulang) agar penyebaran keramain tidak hanya terfokus pada lokasi ter-tentu, seperti di sepanjang Jalan R Soeprapto, tapi bisa merata. “Kami akan segera mengusulkan kepada Wali Kota untuk alo-

kasi anggaran yang dibutuhkan,” kata Kepala Dinas Pengelolaan Pasar (DPP) RM Devananda kemarin.

Dia menjelaskan yang potensi perlu didesain ulang, khususnya blok A dan E. Dua blok itu sangat sepi, tak pernah dikunjungi pem-beli. Akibatnya, banyak los yang ditinggalkan pemiliknya. Sebagian rusak serta roboh dan sebagian lagi dibiarkan kosong

P U R W O R E J O - S a l a h seorang korban kebakaran pabrik sandal Swallow PT Sinar Jaya Perkasa Kalideres, Jakarta Barat adalah warga Pundensari, RT 01 RW 02 Kecamatan Pur-wodadi, Kabupaten Purworejo bernama Pangat Bin Kartosomo, 60. Jenazahnya dimakamkan di pemakaman desa setempat pukul 08.30 kemarin.

Kepada Radar Jogja, pihak keluarga ikhlas dengan keper-gian almarhum dan menganggap peristiwa tersebut adalah jalan hidup dan takdir Tuhan. Mereka yakin jenazah yang dipulangkan ke Purworejo adalah Pangat meskipun kondisinya sulit dike-nali

KPU Teliti BerkasMAGELANG - Komisi Pemilihan Umum

(KPU) Kota Magelang masih meneliti berkas p e n d a f t a r a n empat pasan-gan balon Wali Kota dan Wakil W a l i K o t a Magelang yang disampaikan Senin (15/3). Hasil peneli-tian berkas pa-sangan balon, akan disam-paikan mulai 23-26 Maret. “Bila masih ada berkas yang kurang, masih ada kesempatan untuk menam-bah maupun memperbaiki sesuai persyaratan yang ditentukan,” kata Ketua KPU setempat Eny Boedi Orbawati

MAGELANG - Jelang berakhirnya pendaf-taran balon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Magelang, sejumlah parpol koalisi bubar. Seperti Koalisi Pelangi, terdiri PKPI, PDS dan PKB bubar pada hari terakhir pendaf-taran. Demikian pula koalisi PAN, PKS dan Partai Golkar pun akhirnya tidak bisa dipertahankan. Mereka pun akhirnya berja-lan sendiri-sendiri sesuai kebijakan parpol masing-masing. Sebagian membentuk koalisi baru, sebagian lagi bergabung dengan partai besar.

Harga Terlalu TinggiMUNGKID - Muncul temuan harga yang

terlalu tinggi dalam pelaksanaan pembenahan Pasar Tegalrejo. Pelaksana, dalam hal ini CV Nata Surya Semesta, dianggap mematok terlalu tinggi ketika muncul angka Rp 858 juta untuk pembangunan tersebut. Mengingat, hasil kes-epakatan Tim Mediasi dengan pedagang dan DPU ESDM, biaya bangunan tambahan dan fasilitas lainnya hanya sekitar Rp 605 Juta.

“Karena itu, rekanan didesak untuk mengem-balikan sisa harga sesuai dengan kesepakatan yang muncul dari Tim Mediasi, bahwa pembe-nahan menelan biaya Rp 605 juta. Jadi jika pem-des telah menyetorkan uang ke pihak rekanan dengan jumlah lebih, bisa segera dituntut untuk diminta kembali. Sekaligus menanyakan rasion-alisasi harga tersebut. Karena jika jumlahnya seperti itu, rekanan tentu mematok harga tinggi,” kata Ketua Tim Mediasi Pemindahan Pedagang Pasar Tegalrejo, Sad Priyo, kemarin.

Pria yang juga menjabat Wakil Ketua DPRD Kabupaten Magelang ini menilai hasil kesepaka-tan Tim Mediasi pada angka Rp 605 juta untuk proses pembenahan hingga sejauh ini adalah paling rasional

Berharap ’’Bapak’’ PemikirCalon Walikota Magelang sudah mendaf-

tar di KPU, kami berharap akan mendapatkan “Bapak” seorang pemikir yang bisa mema-jukan dan menyejahterakan masyarakat kota Magelang, kami butuh bukti bukan janji apalagi janji pembangunan fi sik, kami berharap SDM-nya yang dibangun agar masyarakat Magelang lebih maju. +6285643625xxx

Penambang Makin LiarBapak Bupati Magelang kok masih diam?

Enak-enak, Ambil tindakan dong, itu tu, penam-bang pasir makin liar, Buka mata dong pak. Apa mungkin sudah dapat uang sel-selan/amplop halus? +6281227324xxx

UJUNG: Budi-arto-Titik Utami mendaftar terakhir di KPU pu-kul 22.15 (15/3).

Koalisi Parpol BubarBubarnya koalisi sejumlah parpol berdam-

pak terhadap peta balon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Magelang dalam Pilkada Kota Magelang 6 Juni 2010 mendatang. AKBP (purn) Tukino, yang semula akan diusung sebagai balon Wali Kota Magelang oleh koalisi PKPI, PDS dan PKB batal mendaftar. Hingga pendaftaran ditutup pukul 00.00, Senin (15/3), balon yang akan diusung oleh koalisi PKPI, PDS dan PKB belum terlihat hadir di KPU setempat

SENI: Pemba-caan puisi dilakukan di pesantren API Tegal-rejo belum lama ini.

ponegoro), Solo (Taman Budaya Surakarta) dan Magelang, untuk selanjutnya melawat ke Denpasar, Bali

Berthold baca puisi keliling atas sponsor Goethe Institute. Guna mewartakan puisi-puisi karya pujangga besar Jerman itu. Pria yang beristri orang Indonesia itu adalah dosen sastra dan bahasa Indonesia di Univer-sitas Bonn, Jerman sejak 1986. “Sedangkan Goethe dikenal sebagai penyair yang dihor-mati di Jerman sehingga negara itu membuka pusat kebudayaan di banyak negara dengan memakai namanya. Goethe juga salah satu perintis dialog antara Islam dan Barat. Karena itu, puisi karya Goethe cocok dibacakan di Ponpes,” kata Rosa, kemarin.

Dari panggung kecil di halaman kompleks sekolahan islam tersebut, dibacakan beberapa karya Goethe. Dimulai puisi berjudul, Raja Mambang oleh Leak disusul pembacaan puisi itu dengan bahasa aslinya (Jerman), “Erlkonig”, oleh Berthold yang juga dikenal dengan sebutan “Pak Trum” itu

FRIETQI SURYAWAN/RADAR JOGJA Baca Wartakan... Hal 16

Baca Koalisi... Hal 16JOKO SUROSO/RADAR JOGJA

JOKO SUROSO/RADAR JOGJA

BIAYA SENDIRI: Pedagang membenahi atap los di pasar penampungan sentra ekonomi Lembah Tidar.

DOK.PRIBADI FOR RADJA

KENANGAN: Foto almarhum Pan-gat semasa hidupnya.

Dikenali dari Cincin yang Dipakai

Baca Dikenali... Hal 16

Desain Los Pasar Tidak Tepat

Baca Desain... Hal 16

DOK.RADJA

Eny Boedi Orbawati

Baca Harga... Hal 16

Baca KPU... Hal 16

HENDRI UTOMO/RADAR JOGJA

GIGIH: Dirut Qiblat Muhammad Kartika Zuhala menunjukan Sweet Sorgum di lahan ujicoba Kalikepuh Purworejo kemarin.

Baca Sweet... Hal 16

Page 16: radarjogja 17 maret 2010

RADAR JOGJA Rabu Wage 17 Maret 201016 MAGELANG

Rosa pun menyusul dengan suguhan berturut-turut tiga puisi pendek Goethe bernada cinta, “Dari Gunung Ke Laut” (Vom Berge In die See), “Dari Gunung” (Vom Berge), dan “Dendang Malam Pengembara” (Wanderers Nachtlied).

Hadir budayawan dan tokoh terkenal. Dari mulai Ahmad Tohari (Kang Tohari), Sutanto Mendut, Romo Kirdjito dan KH Muhammad Yusuf Chudlori (Gus Yusuf). Ikut hadir penyair Magelang seperti ES Wibowo, Haris Kertarajasa, dan Gepeng Nugroho. Juga pelukis Dedy Paw, pematung Cipto Purnomo dan lainnya

Berthold lahir di Wanne-Eickel, Jerman pada 8 Februari 1957, belajar sastra Jerman dan Indonesia di Universitas Koln Jerman dan menyelesaikan

tesisnya tentang pengarang Indonesia, Trisno Sumardjo, pada 1983. Ia melanjutkan studi pascasarjana di Jurusan Sastra Indonesia dan Sastra Jawa di Universitas Indonesia Jakarta pada 1984. Pada 1997, Berthold yang beristri perempuan Indo-nesia berasal dari Semarang itu ikut mendirikan Komisi In-donesia-Jerman untuk Bahasa dan Sastra yang diprakarsai Presiden RI dan Kanselir Jer-man. “Saya kenal baik dengan Pak Berthold, saya pernah men-ginap di rumahnya di Jerman,” kata Kang Tohari, penyair berasal dari Banyumas yang dikenal dengan novel karyanya “Ronggeng Dukuh Paruk” itu ketika sesi pembukaan pemen-tasan puisi Goethe itu.

Berthold dinilai Tohari sangat paham tentang sastra Indone-sia. Ponpes Tegalrejo, berun-tung karena kehadiran Berthold malam itu membawa karya Goethe. “Puisi-puisi sang pu-

jangga besar dunia itu yang menjadi titik masuk dialog antara Islam-Barat sejak abad ke-18,” tegasnya.

Berthold mengatakan, seki-tar 200 tahun lalu Goethe telah menaruh minat besar terhadap Islam melalui karya-karya sastranya dan bahkan dia t idak menolak dengan anggapan bahwa dirinya Islam karena Goethe tidak berpikir tentang hal formal. “Agama Islam menurut Goethe sifat-nya berserah diri kepda Tu-han,” ungkap Berthold.

Tohari malam itu mengutip pernyataan Goethe, “Kalau Islam dimaknai berserah diri kepada Tuhan, kita semua hidup dan mati dalam Islam. “Ini tataran sufi . Apakah Al Quran abadi? Itu tak kupertanyakan! Apakah Al Quran ciptaan? Itu tak kutahu! Bahwa ia kitab segala kitab, Se-bagai muslim wajib kupercaya. Tapi, bahwa anggur sungguh abadi, Tiada lah ku sangsi; Bah-

wa ia dicipta sebelum malaikat, Mungkin juga bukan cuma puisi. Sang peminum, bagaimanapun juga, Memandang wajahNya lebih segar belia,” kata Tohari mengutip salah satu terjemahan puisi Goethe berjudl Kitab Kedai Minuman.

Gus Yusuf yang juga salah seorang pengasuh Ponpes Tegal-rejo itu mengatakan, kebenaran mutlak berujung surga. Tetapi surga bukan hanya milik salah satu pihak. Goethe yang sas-trawan Barat, telah mendalami sufistik Islam dan meninggal-kan ruang material sehingga memberikan penghargaan yang tepat dan mengagumkan kepada orang lain. “Sejumlah orang yang terjebak formalitas, dia seolah pemilik surga sedangkan orang lain tidak memilikinya,” tandasnya.

Berthold yang mengusung puisi-puisi Goethe malam itu se-bagai pengalaman baru bagi para santri Ponpes Tegalrejo. ***

WARTAWAN...Sambungan dari hal 15

Kebenaran Mutlak Berujung Surga

MUNGKID - Melalui voting terbuka, Chabibullah terpilih sebagai Ketua Pen-gurus Cabang (PC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kabupaten Magelang Periode 2010-2014. Hal tersebut berdasarkan Konferensi Cabang (Konfercab) yang berlangsung selama dua hari (13-14 Ma-ret 2010) di Pondok Pesantren Roudlotut Tholibin, Blondo, Mungkid.. Konfercab dihadiri 18 pengurus anak cabang di Kabupaten Magelang.

Chabibulloh menyisihkan 7 kandidat lainya dengan perolehan 6 suara dari 18 suara yang ada. Dalam proses pemilihan ada 8 kandidat,masing-masing Ahmad Majidun (6 suara), Arwan (1 suara), Masrukhan (1 suara), Didiek (1 suara), Muhammad Aqil (1 suara), Fatchurohman (1 suara) dan Afi fudin (1 suara). Majidun yang juga mendapatkan 6 suara akhirnya harus rela mengundurkan diri karena sudah menduduki posisi Wakil Ketua GP Ansor Jawa Tengah, meski beberapa anak cabang menghendaki dirinya memimpin GP Ansor Kabupaten Magelang.

“Sudah saatnya, GP Ansor Kabupaten Magelang dipimpin kader muda sebagai

pengemban amanat umat. Lagi pula saya ingin lebih berkonsentrasi sebagai Wakil Ketua GP Ansor Jawa Tengah. Saya in-gin berkonsentrasi membangun soliditas GP Ansor Jateng, sesuai amanat peserta konferensi GP Ansor Jateng yang telah memilih saya,untuk turut serta menyegar-kan dan memperbaiki soliditas yang selama dinilai telah mandeg,” tuturnya, kemarin.

Sementara Chabibulloh, SAg menyikapi kemenangannya mengatakan dirinya siap mengemban amanat untuk memimpin GP Ansor Kabupaten Magelang dalam empat tahun ke depan. “Sebagai kader saya harus siap menerima panggilan tugas, dan tidak boleh menolak kepercayaan yang telah diberikan,” jelasnya.

Untuk kelengkapan pengurus baru, kata Chabibulloh, segera akan disusun secara lengkap dalam lima belas hari kedepan. Dibawah kepemimpinannya, GP Ansor akan lebih meningkatkan dan mendorong fungsi kontrol dan monitoring terhadap ke-bijakan publik Kabupaten Magelang serta meningkatkan kapasitas advokasi terhadap kebijakan pemerintah yang ada. (dem)

Chabibullah, Ketua GP Ansor

Sebagai gantinya, muncul pasangan balon Wali Kota dan Wakil Wali Kota lain, yakni Budiarto-Titik Utami. Pasangan yang diusung oleh koalisi Partai Golkar dan PKB itu mendaftar ke KPU setempat sekitar pukul 22.15. Budiarto berprofesi sebagai pengusaha dan Titik Utami menjabat seb-agai Wakil Ketua DPRD seka-ligus Ketua DPD Partai Golkar Kota Magelang.

Sebelumnya, tiga pasangan balon mendaftar ke KPU setem-pat secara bergantian. Diawali, Sekkot Magelang Senen Budi Prasetyo berpasangan dengan Anggota DPRD Kholid Abidin yang diusung oleh Partai De-mokrat dan PPP, sekitar pukul 12.00. Kemudian balon dari jalur perseorangan, yakni Koent-

joro-Rahajeng Enny Rahayu sekitar pukul 14.00 dan Kepala DPU Sigit Widyonindito yang berpasangan dengan Anggota DPRD Joko Prasetyo mendaftar seusai salat Magrib. Pasangan yang diusung oleh koalisi PDI Perjuangan, PAN, PKS, Hanura, Patriot dan Gerindra melakukan deklarasi di Gedung Kyai Sepan-jang terlebih dulu.

K e t u a D P C P K B K o t a Magelang Sallafudin mengakui Koalisi Pelangi yang awalnya sepakat mengusung Tukino seb-agai balon Wali Kota Magelang 2010-2015 sepakat dibubarkan. Sebab, beberapa jam menjelang-berakhirnya pendaftaran di KPU, Tukino belum bisa menemukan balon wakil wali kota sesuai kriteria yang diinginkan. “Pada pukul 17.00, Senin (15/3), Ko-alisi Pelangi sepakat dibubarkan karena Pak Tukino belum men-emukan pasangan balon wakil wali kota. Selanjutnya, masing-

masing parpol bebas menentukan pilihan, mau berkoalosi dengan parpol yang mana,” katanya.

Ditanya tentang koalisi PKB dan Partai Golkar, anggota DPRD Kota Magelang itu men-erangkan, gagasan koalisi itu muncul beberapa jam setelah Koalisi Pelangi Bubar. Waktu itu, Partai Golkar menawarkan koalisi untuk mengusung Bu-diarto-Titik Utami. Akhirnya PKB sepakat karena ada mitra baru yang mengajak koalisi. Salah satu pertimbangannya, lanjutnya, PKB sejak awal menginginkan berkoalisi den-gan parpol lain, di luar partai besar, seperti Partai Demokrat dan PDI Perjuangan. “Ke-sepakatan itu beberapa jam setelah Koalisi Pelangi bubar. Sekitar pukul 21.00, kami baru mendatangani koalisi. Satu jam kemudian mendaftar ke KPU,” terang dia.

Ketua DPD Partai Golkar Titik

Utami pun mengakui koalisi PAN, Partai Golkar dan PKS ti-dak bisa dilanjutkan. Sejak awal ketiga parpol itu akan mengu-sung Sigit Widyonindito sebagai balon wali kota. Pasangan balon wakil wali kota harus berasal dari luar kader partai. ”Semen-tara Pak Sigit yang diusung PDI Perjuangan telah berpasangan dengan Joko Prasetyo, kader partai tersebut. Karena, sudah tidak ada kecocokan, kemudian sepakat untuk jalan sendiri-send-iri,” sebutnya.

Hal senada disampaikan Sekre-taris DPD PAN Yudhi Ismono. Ketiga parpol itu sepakat untuk berjalan sendiri-sendiri karena tidak berhasil mengusung pa-sangan balon sesuai kriteria yang diinginkan. “Komunikasi tetap jalan terus, meski PAN dan PKS akhirnya bergabung ke PDI Perjuangan dan Partai Golkar berkoalisi dengan PKB,” ungkapnya. (uui)

KOALISI...Sambungan dari hal 15

Berjalan Sesuai Kebijakan Parpol

“Selain memiliki kandungan protein tinggi Sweet Sorgum juga banyak mengandung gluko-sa yang bagus untuk bahan baku bioetanol atau bisa dimanfaatkan menjadi alternatif pakan ternak yang tidak mengenal musim karena mudah untuk dibudiday-akan,” ungkap Direktur Utama (Dirut) Qiblat Muhammad Kar-tika Zuhala kemarin.

Sebelumnya, LSM Qiblat menggandeng salah seorang dosen Institut Pertanian Bogor (IPB) Dr Ir Supriyanto sekaligus peneliti di Semao Biotrop (salah satu lembaga riset tanaman di Bogor). Dikatakan Zuhala, khusus pakan ternak Sweet Sor-gum bisa dimanfaatkan bijinya dibentuk konsentrat, batang dan daun bisa langsung diberikan ke ternak.

“Dibandingkan rumput gajah, kandungan proteinnya lebih banyak dan lebih bagus untuk ternak kambing atau sapi. Seperti

Sorgum Bicolor, Sweet Sorgum juga bisa dipanen tiga kali sekali tanam. Umur sekitar 45-50 hari tanpa perlakuan khusus tanaman ini juga tangguh untuk kondisi tanah gersang,” katanya.

Sweet Sorgum masih satu rumpun dengan Sorgum Bi-color, tanaman yang berasal dari Afrika Utara. Orang Jawa jika melihat tanaman ini pas-ti mengira tanaman canthel. Ternyata banyak jenis sorgum yang akrab disebut cantel oleh masyarakat.

Kata Zuhala, hasil penelitian sementara Sweet Bicolor banyak keunggulan dengan kandungan gizi lebih tinggi dibandingkan tanaman pangan lain, dan bagus untuk bahan baku roti. Bahkan untuk tingkat kepadatannya lebih bagus sehingga gandum dari Sweet Sorgum bisa lebih mengembang saat dibuat men-jadi roti.

Menjadi tanaman yang cukup adaptif dengan berbagai jenis ta-nah. Lahan kering dengan perse-diaan air terbatas tidak menjadi masalah bagi Sweet Sorgum.

Tanaman ini mampu menyu-burkan tanah dan kuat mengikat unsur hara.

“Cukup berpotensi untuk mem-bangunkan lahan tidur menjadi lahan yang lebih produktif. Ujicoba pertama dilakukan di bawah tegakan pohon jati (yang cukup dikenal minim humus atau hara) tapi Sweet Sorgum tetap bisa tumbuh dan buahnya juga bagus, meski tidak sebagus jika ditanaman di lahan yang baik,” ucapnya.

Soal penanaman, hasil Sweet Sorgum lebih maksimal jika ditanam dengan jarak sekitar 70 cm antar-galur, dan 25 cm antar-tanaman. Satu lubang bisa dimasukkan dua hingga tiga biji Sweet Sorgum. Setelah tumbuh boleh diseleksi dengan memangkas tanaman yang tumbuhnya kurang bagus dan menyisakan dua sorgum yang baik.

Jika sekali panen, batang dan daun bisa dimanfaatkan untuk pakan ternak, selain itu tidak perlu menanam kembali karena setelah batang ditebas dan diting-

gal beberapa jengkal di tanah, biasanya akan tumbuh tunas baru dan bisa berbuah lagi. Jika lahan terbatas juga bisa ditanam dengan sistem tumpang sari, antara pohon ketela, atau pohon-pohon lain.

Disinggung soal prosepek pen-julan, Zuhala mengaku budidaya Sweet Sorgum sejauh ini ma-sih dalam taraf penelitian dan ujicoba. Dia mengaku, pasar untuk lokal di Purworejo belum terbentuk. Sementara waktu hasil panen dimanfaatkan untuk ujicoba pemanfaatannya yakni dibuat tepung untuk bahan baku pembuatan roti dibandingkan dengan jenis terigu atau yang lainnya.

“Kalau di Bogor sudah berjalan bagus, harganya memang masih cukup murah yakni Rp 2.500 se-tiap kilogramnya, namun sebagai salah satu komoditas tanaman pangan alternatif pengganti beras atau jagung. Kami akan terus lakukan ujicoba di Purworejo termasuk pembudidayaan dan pemanfaatannya yang lebih ber-guna,” ucapnya. ***

SWEET...Sambungan dari hal 15

Dipanen Tiga Kali Sekali Tanam

Menurut menantu korban, Usup Sairi, 40, yang ikut proses pemakaman, dari hasil identifi -kasi di lokasi kejadian dan visum Rumah Sakit Cipto Mangunku-sumo (RSCM) Jakarta diyakini jasad tersebut adalah Pangat. “Kami yakin dan jenazah sudah kami kebumikan. Keyakinan diperkuat penemuan dua cincin, kaca mata, kunci kontak, kopel sabuk serta telepon genggam yang masih melekat di tubuh almarhum.’’

Dikatakan, saat kejadian al-marhum sedang menjalankan tugas sebagai petugas pem-adam kebakaran pabrik. Sebe-lum kebakaran, Usup kontak dengan korban beberapa hari sebelum kejadian. Almarhum datang ke rumahnya mengajak cucu-cucunya (anak Usup) bermain.

Almarhum baru tiga tahun bekerja di pabrik sandal tersebut. Sebelumnya almarhum bekerja sebagai anggota Suku Dinas (Su-din) Pemadam Kebakaran Jakar-ta Barat. “Selama ini almarhum tinggal di Kedoya Raya Gang Legipali RT03 RW 06 Jakarta

Utara. Tidak ada fi rasat apapun sebelum beliau meninggal dalam kejadian itu,” imbuhnya.

Adik ipar almarhum yang juga mantan Kades Pundensari, Tri Rihadi, 48, menambahkan jen-azah Pangat tiba di Purworejo Senin (15/3) dini hari pukul 02.30. Almarhum meninggalkan tiga putra yang semuanya sudah berkeluarga dan memiliki lima cucu dari hasil perkawinan putra-putranya.

“Sebelum dibawa ke Purworejo jenazah kakak ipar saya sudah divisum di RSCM. Langsung diantar ke rumah duka dengan berita acara serah terima jenazah

dari kepolisan yang dilampiri keterangan rumah sakit,” tam-bahnya.

Terkait peristiwa tersebut, keluarga mengaku bahwa peru-sahaan tempat almarhum bekerja bertanggung jawab, mulai pen-carian, identifi kasi dan pengiri-man jenazah sampai ke rumah duka.

“Saya sebagai perwakilan kelu-arga mengucapkan terimakasih. Terlebih untuk Sudin Kebakaran Jakarta Barat yang membantu melakukan evakuasi. Kepolisan setempat, media massa dan perusahaan tempat almarhum bekerja,” ucapnya. (tom)

DIKENALI...Sambungan dari hal 15

Dimakamkan, Korban Kebakaran Pabrik Swallow

Hanya sebagian pedagang yang tetap bertahan.

Menurut Devananda, pena-taan dan perbaikan los di pasar penampungan harus dilaku-kan mengingat pembangunan Pasar Rejowinangun belum jelas kepastiannya. Padahal pasar penampungan yang ditempati pedagang korban kebakaran 26 Juni 2008 kondisinya sudah cukup memprihatinkan.

Pantaun di lapangan, selain ditemui los yang rusak dan roboh, banyak juga los yang ditempati tapi kondisinya cu-kup memprihatinkan. Los yang terbuat dari kayu itu sudah banyak yang rusak. Pedagang pun terpaksa mengeluarkan biaya sendiri untuk memper-

baikinya.Setiap kali ada pejabat yang

berkunjung ke pasar penam-pungan, pedagang pun sudah berulangkali meminta agar pasar sementara itu diperbaiki. Tapi kenyataanya hingga kini belum juga ada realisasi. “Kami sudah berulangkali menyampaikan kepada pejabat yang datang ke sini, tapi sampai sekarang belum juga ada kepastian. Pada-hal, kami tetap harus bertahan di sini (pasar penampungan) karena pembangunan Pasar Rej-owinangun belum juga dimulai,” ungkap seorang pedagang pakain di blok E.

Kata Devananda, DPP sudah mengusulkan anggaran Rp 59 juta untuk penataan dan per-baikan, khususnya di blok E. Namun begitu, tidak menutup kemungkinan akan diusulkan anggaran lagi untuk blok yang

lainnya. “Nanti pedagang akan ditanyai dulu, kalau mereka bersedia menempati kembali los-los yang mereka tinggal-kan, baru akan diperbaiki lagi. Kalau mereka tidak bersedia, percuma kalau diperbaiki hanya membuang anggaran,” terang dia.

Dia menyebutkan jumlah se-luruh los di pasar penampungan sebanyak 2.236 yang tersebar di blok A hingga K. Tercatat yang rusak sebanyak 249 los dan 175 roboh.

Ketua Pansus Rejowinangun Ali Imron mengatakan dana yang diajukan oleh DPP untuk perbaikan pasar penampungan, hanya sebagian saja yang disetu-jui dalam APBD 2010. “Memang hanya sebagian yang disetujui, tapi jumlahnya tidak hapal. Un-tuk itu, DPP harus menentukan skala prioritas,” pinta dia. (uui)

DESAIN...Sambungan dari hal 15

Rp 59 Juta untuk Penataan dan Perbaikan

Eny menjelaskan keempat pasangan itu telah memenuhi persyaratan awal untuk diusung sebagai balon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Magelang. Pasangan Senen Budi Prasetyo-Kholid Abidin diusung oleh Partai Demokrat dengan 7 kursi dan PPP 1 kursi. Berarti sudah memenuhi persyaratan men-gusung pasangan balon, yakni minimal 4 kursi.

Demikian pula Sigit Widy-ionindito- Joko Prasetyo yang dusung oleh PDI Perjuangan dengan 5 kursi, PAN 3 kursi dan PKS 2 kursi. Masih ditambah dukungan dari partai nonkursi, seperti Patriot, Hanura dan Ger-indra. Berikutnya, pasangan Bu-

diarto-Titik Utami yang diusung oleh Partai Golkar dengan 3 kursi dan PKB 2 kursi. Juga, pasangan dari jalur perorangan, Koent-joro-Rahajeng telah memenuhi persyaratan dukungan awal, tapi tetap harus menambah dukungan karena hasil verifikasi belum memenuhi persyaratan.

“KPU mener ima berkas pendaftaran keempat pasangan balon. Selanjutnya, KPU akan memeriksa berkas-berkas terse-but,” sebutnya.

Sekkot Senen Budi Prasetyo mengatakan syarat pendaftaran yang disampaikan ke KPU sudah mencangkup 21 item. Namun, dia belum tahu, berkasnya itu telah memenuhi persyaratan atau belum. “Kelihatanya, sudah lengkap. Tapi, semuanya kan masih diteliti. Kalau ada yang masih kurang, nanti tinggal me-

lengkapi,” ujarnya.Eny menjelaskan tahapan se-

lanjutnya adalah pemeriksaan kesehatan terhadap pasangan balon, selama dua hari, 17-18 Maret. Pemeriksaan kesehatan dilakukan oleh tim dokter dari Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Magelang. Kata Eny, IDI mene-tapkan dua rumah sakit untuk memeriksa kesehatan para balon, yaitu RSU Tidar untuk kesehatan jasmani dan RSJ Prof dr Soerojo untuk kejiwaan. Hasil pemer-iksaan kesehatan kedua rumah sakit itu bersifat fi nal, tidak bisa dibandingkan dengan rumah sakit lainnya.”Pemeriksaan tim dokter bersifat fi nal. Balon yang tidak lolos karena kesehatan-nya, tidak bisa membandingkan dengan memeriksakan diri ke rumah sakit lainnya,” ungkap-nya. (uui)

KPU...Sambungan dari hal 15

Tahapan Selanjutnya Periksa Kesehatan

Angka itu muncul dari rasion-alisasi biaya, yang muncul dari desa Rp 758.304.307, pedagang Rp 543.731.555, serta DPU dan ESDM Rp 626.241.034. Mas-ing-masing, sudah ditambah 10 persen untuk jasa dan overhead pemborong.

“Angka Rp 605 memang belum sepenuhnya menyelesaikan taha-pan pembenahan. Hanya dapat dilihat, kalau saat ini, pembena-han tinggal menyelesaikan tahap akhir, yakni pemasangan paving jalan dan membenahi beberapa atap untuk pedagang lesehan,” tuturnya.

Sebelumnya, Kades Tegalrejo Agung Prambodo mengatakan didasarkan pada peraturan desa (Perdes) Tegalrejo Nomor 2 Tahun 2009 yang mengamantkan pembangunan pasar menelan biaya Rp 740 juta untuk tahap pertama dan Rp 118 Juta untuk tahap kedua.

Pekerjaan senilai Rp 740 juta menyangkut pemasangan pav-ing, pembuatan sekat, rolling door, listrik dan lainnya. Sedang pekerjaan tahap selanjutnya, senilai Rp 118 untuk pening-gian los daging, pembuatan atap paving, pos keamanan, jendela, fi ber hingga pemasangan karas. “Ya disesuaikan hasil tim me-diasi dan berapa besaran biaya,” tambahnya.

Sad Priyo mengharapkan ad-anya kesepakatan angka tersebut, tidak ada lagi perselisihan antara pedagang dan Pemdes. Apalagi, saat ini, permasalahan sudah diserahkan sepenuhnya kepada kedua belah pihak. “Semua harus dibicarakan secara profesional dan terbuka, tidak ada yang di-tutup, tutupi karena tim mediasi sudah memberikan kesimpulan dan semua sepakat,” harap poli-tisi Demokrat ini.

Bahkan, dia mendesak ke-pada Pemdes untuk menyusun laporan pertanggung jawa-ban setalah seluruh pekerjaan pembenahan selesai. Hal ini,

dimaksudkan supaya proses tersebut transparan. “Pedagang juga harus mengawasi proses tersebut,” terangnya.

Sebelumnya, pembahasan Tim Mediasi Pemindahan Pedagang Pasar Tegalrejo akhirnya sele-sai dan menyimpulkan adanya selisih sisa Rp 330 juta antara pemasukan yang diperoleh dari pedagang dan pengeluaran yang digunakan untuk pembenahan pasar.

Ketua Komisi C DPRD Ka-bupaten Magelang, Hibatun Wafi roh, mengatakan, kesepak-atan angka itu dicapai dalam rapat terakhir pekan lalu. Rapat dihadiri kades, sekdes dan ket-ua BPD Tegalrejo, perwakilan pedagang, DPU dan ESDM, serta Dinas Perdagangan dan Pasar. “Untuk proses lebih lanjut rencana pemindahan pasar, kami juga minta Dinas Perdagangan dan Pasar melaku-kan pendampingan. Semua itu demi kelancaran dan ketertiban dalam pelaksanaan di lapan-gan,” tandasnya. (dem)

HARGA...Sambungan dari hal 15

Supaya Proses Tersebut Transparan

Page 17: radarjogja 17 maret 2010

RADAR JOGJA Rabu Wage 17 Maret 2010

SLEMAN - BANTUL

17

Resmikan MTA Godean dan Depok IISLEMAN - Ada dua hal penting yang harus

dijalani umat muslim agar tidak tersesat di dunia dan akherat. Dua hal itu yakni mema-

hami tafsir Alquran dan mengikuti sunah Nabi Muhammad SAW.

Pesan itu ditekankan Ketua Majelis Tafsir Alquran (MTA) Ustadz Ahmad Sukina dalam pengajian akbar di Lapangan Denggung, Sle-man, kemarin (16/3). Pengajian akbar tersebut dihadiri ribuan muslim dan muslimat dari wilayah DIJ dan sekitarnya.

Sukina mengatakan Alquran memiliki banyak tafsir yang jika tidak dipahami secara benar oleh umat Islam bisa membuat seseorang menjadi sesat dan berhati keras. Menurutnya, saat ini masih banyak umat Islam yang belum memahami Alquran sebagai sumber ajaran secara benar.

Meskipun menjadi mayoritas di antara sekitar 200 juta penduduk Indonesia, umat Islam yang ge-

mar membaca Alquran masih sedikit. ”Mengikuti ajaran Alquran adalah wajib bagi kaum muslim. Tapi tidak pas jika seorang muslim tidak mema-hami ajaran itu sendiri,” ingat Sukina saat mengisi tausiyah pengajian akbar dalam rangka peresmian dua cabang MTA di Sleman yakni MTA Godean dan MTA Depok II Condongcatur.

Pengajian akbar juga dihadiri Ketua MUI Pusat KH Cholil Ridwan, perwakilan MUI dari wilayah Jogjakarta dan Surakarta. Hadir pula Plt Bupati Sleman Sri Purnomo.

Dikatakan Sukina, perlu kesabaran tinggi dalam memahami Alquran. Selain itu, ajaran yang ada di dalam kitab suci agama Islam itu juga harus diaplikasikan dalam kehidu-pan sehari-hari. Ini seperti disunahkan Nabi

Muhammad SAW. ”Alquran dan sunah Nabi adalah dua sumber ajaran Islam yang tidak boleh ditinggalkan. Ini agar kita tidak tersesat di dunia dan akherat,” tandasnya.

Dalam kesempatan itu Sukina menegaskan tentang apa dan siapa MTA. Dikatakan, MTA bukan sebuah partai politik atau organisasi massa. MTA adalah lembaga yang berbadan hukum yayasan. ”Aktivitas warga MTA mema-hami tafsir Alquran dan pengamalannya dalam kehidupan sehari-hari,” terangnya.

Sukina berharap, di masa depan MTA tidak saja menjadi wadah untuk memahami tafsir Alquran. Tapi bisa menciptakan kecintaan umat muslim di Indonesia terhadap Alquran itu sendiri.

Menurut Sukina, saat ini MTA telah memiliki

173 cabang di 32 wilayah perwakilan di seluruh Indonesia dari Sumatera Utara hingga Nusa Teng-gara Barat. ”Insyaallah tanggal 2 April nanti akan dibuka MTA Pontianak Barat,” ujarnya.

Ketua Panitia Peresmian MTA Godean dan Depok II Amir Khusni mengatakan pembukaan cabang baru diikuti rangkaian kegiatan sosial donor darah di tiga lokasi. Yakni Godean, Condongcatur dan di lokasi pengajian akbar lapangan Denggung kemarin. Peresmian pem-bukaan MTA Cabang Godean dan Depok II ditandai pemencetan tombol sirine oleh Ketua MUI Pusat Jakarta KH Cholil Ridwan. Bunyi sirine diikuti pembukaan kordin yang menutup papan bertuliskan MTA Cabang Godean dan MTA Cabang Depok II. (yog)

Ruwet Akibat Perda Tak Jalan

SLEMAN - Pemkab Sleman terus melakukan penataan ter-hadap pedagang kaki lima (PKL). Setelah PKL di pusat kabupaten Jalan Samirin yang direlokasi, kini giliran para PKL di lima pasar tra-disional yang menjadi sasaran.

Mereka rencananya juga akan direlokasi. PKL itu selama ini berjualan di daerah aglomerasi seperti di sekitar Pasar Buah Gamping, Pasar Condongcatur, Pasar Sleman, Pasar Cebongan, dan Pasar Gentan.

Alasannya relokasi adalah un-tuk membebaskan lahan umum yang selama ini digunakan untukberdagang oleh para PKL. Lahan umum ingin dikembalikan untuk kepentingan umum.

Rencana pemkab itu mendapat

sorotan dari kalangan wakil rakyat. Menurut Ketua Komisi B DPRD Sleman Baduwan, proses relo-kasi PKL yang telah dilakukan oleh pemkab tak pernah optimal. Sedikitnya sudah dua kali upaya relokasi PKL dilakukan. Yakni, di sekitar Taman Kuliner dan Resto PKL Mrican. ”Terbukti di dua lokasi relokasi itu sekarang sepi pengunjung,” katanya.

Baduwan menduga masalah itu timbul akibat kurangnya sosialisa-si dari pemkab atau lantaran lokasi baru yang tidak strategis. Pria asal Mlangi itu berpendapat, para PKL telah menemukan pelanggan di lokasi lama. Karenanya, saat harus direlokasi, konsekuensinya harus meninggalkan para pelanggan. “Makanya relokasi sering ditolak PKL,” ujar ketua Komisi B yang membidangi anggaran itu.

Baduwan berharap, pemkab bisa bersikap demokratis terkait upaya relokasi. “Intinya harus tegas dan tidak tebang pilih,” pintanya.

Sekretaris Komisi D Shodiqul Qiyar menambahkan relokasi bisa saja dilakukan oleh pemkab asal telah melalui kajian matang yang dibahas dengan melibat-kan semua pihak. Termasuk para PKL. Selain itu titik lokasi relokasi juga harus layak dan strategis agar mudah ditemukan

oleh para pelanggan PKL. ”Jangan seperti saat ini yang

sporadis. PKL itu tersebar karena memenuhi kebutuhan pelang-gan. Lha kalau harus direlokasi jadi satu, kan banyak pesaing. Otomatis penghasilan mereka juga berkurang. Ini yang harus dipikirkan oleh pemerintah,” papar politisi PDP itu.

Qiyar menuding ruwetnya pe-nataan PKL tak lepas akibat tidak berjalannya peraturan daerah yang mengaturnya. “Kalau mau sekarang ditertibkan, maka ha-rus menyeluruh. Dan, dikuatkan dengan regulasi dalam bentuk peraturan daerah,” pintanya.

Peran pemerintah, lanjutnya, tidak cukup sampai relokasi saja. Tapi, juga ikut peran serta meng-hidupkan suasana lokasi relokasi untuk menarik para pelanggan. ”Terutama para pelanggan baru,” tegasnya. (yog)

Jangan Tinggalkan

Alquran

Target Relokasi PKL di Lima Pasar

Duta Lantas Bantul Segera Bertugas

BANTUL - Jangan kaget apabila suatu saat dihentikan cewek-cewek cantik saat berkendara di wilayah Mapolres Bantul. Mereka bukan bermaksud menilang atau menganggu perjalanan. Sebab, mereka adalah duta lalu lintas Polres Bantul.

Mereka bertugas menyosialiasikan berlalu lintas yang baik sesuai UU No 22 Tahun 2009 tentang lalu lintas.

Salah satu poin yang dikampanyekan adalah pengendara sepeda motor diwajib-kan menyalakan lampu utama depan. Se-lain itu, disosialisasikan pula pemakaian helm standar dan spion ganda.

Sedangkan bagi pengendara roda empat atau lebih diwajibkan mengenakan sabuk pengaman. ”Pengendara kendaraan bermo-tor juga diwajibkan mematuhi rambu-rambu lalu lintas ketika hendak belok kiri, baik diperempatan atau persimpangan jalan. Jika tidak ada rambu petunjuk yang mem-perbolehkan belok kiri, maka pengendara tidak diperkenankan belok kiri,” kata Lin-dayati Saidah, salah seorang duta lalu lintas Polres Bantul disela penandatangan nota kesepahaman sebuah rumah makan di Jalan Parangtritis, Senin (15/3) malam.

Selain mengampanyekan berlalu lintas yang baik, para duta juga dibekali tips untuk menginformasikan cara mendapat-kan surat izin mengemudi (SIM). Sebab, selama ini banyak pengendara yang tidak memiliki SIM karena beranggapan biaya mengurus SIM mahal serta membutuhkan syarat yang sulit.

”Kampanye yang akan kami lakukan

adalah membagikan stiker dan brosur. Dengan brosur itu semoga saja kerja kami membuahkan hasil sehingga pengendara kendaraan bermotor sadar untuk memiliki SIM,” papar mahasiswi semester enam Ju-rusan Ilmu Komunikasi Fisipol UGM ini.

Linda menegaskan, pada dasarnya untuk menciptakan keamanan, keselamatan, dan ketertiban berlulu lintas tidak hanya

dibebankan kepada Polri. Masyarakat juga punya tanggung jawab. Atas dasar itulah, dia bersama ratusan remaja lain-nya terpanggil mengikuti seleksi duta lalu lintas.

Seleksi calon duta lalu lintas awalnya diikuti 184 orang. Setelah menjalani seleksi administrasi, dewan juri mene-tapkan 84 orang untuk mengikuti tahapan seleksi berikutnya. Usai tes wawancara, juri menetapkan 14 orang untuk mengi-kuti fi nal.

”Dari 14 orang itu, juri menetapkan tiga orang sebagai duta lalu lintas Polres Bantul pada fi nal duta lalu lintas digelar Rabu 3 Maret di JEC,” kata Kasatlantas Polres Bantul AKP Tb. M Faisal.

Dengan adanya duta lalu lintas, Faisal berharap angka kecelakaan di wilayah Bantul bisa berkurang. Terutama angka kecelakaan dengan korban meninggal dunia. Sebab, dari pengamatan di lapangan angka kecelakaan di Bantul grafi knya meningkat dibandingkan tahun sebelumnya.

”Duta lalu lintas ini diharapkan dapat menyadarkan masyarakat bagaimana mengendarai kendaraan yang baik dan aman bagi keselamatan. Jadi, untuk menekan angka kecelakaan dibutuhkan kerjasama dan kesadaran dari masyara-kat,” terang Faisal. (mar)

Bantu Sosialisasi Berkendara Aman

AHMAD RIYADI/RADAR JOGJA

TERTIB LALU LINTAS: Penandatanganan nota kesepahaman antara duta lalu lintas dengan Polres Bantul kemarin.

Komisi C Segera Memproses, Kejati Lakukan Penyelidikan

BANTUL - Kasus dugaan korupsi di wilayah Pemkab Bantul terus bergulir. Setelah BPK menemukan adanya dugaan penyimpangan dana PT BKM, kini mun-cul lagi dugaan penyimpangan pengunaan pelaksaan Dana Alokasi Khusus (DAK) bi-dang pendidikan 2009. Bahkan, kasus DAK ini sudah mulai direspons oleh pimpinan dewan (pinwan) DPRD Bantul.

”Secara formal kami belum mengagen-dakan pembahasan soal DAK, tapi dalam pembahasan informal pinwan sepakat secepat-nya masalah ini dibahas,” kata Wakil Ketua DPRD Bantul Arif Haryanto kemarin.

Mengingat masih digodok di tingkat pin-wan, pembahasan DAK pun belum diketa-hui kepastian waktunya. Namun demikian, Arif berjanji dewan tidak akan tinggal diam dalam merespons masalah ini.

Apalagi, ungkapnya, indikasi terjadinya penyimpangan penyalahgunaan DAK san-gat kuat. Untuk mengungkap masalah ini, pi-

haknya berencana memanggil eksekutif untuk memperjelas duduk permasalahannya.

Ada sejumlah instansi yang akan di-panggil. Arif menjelaskan, di antaranya adalah Dinas Pendidikan Dasar (Disdik-sar) Bantul dan Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Bantul. ”Karena dua instansi ini yang lebih tahu dan bertanggung jawab,” terang Arif.

Di lembaga DPRD Bantul ada pemba-gian tugas sesuai dengan komisi, sebelum melakukan pemanggilan pimwan akan melibatkan beberapa komisi yang ada kaitannya dengan masalah DAK. Di anta-ranya, Komisi C yang membidangi pem-bangunan dan Komisi D yang menangani bidang pendidikan. ”Setelah pimwan me-nyetujui masalah ini dibawa ke Banmus (Badan Musyawarah). Maka mekanisme selanjutnya membawa permasalahan ini ke Banmus untuk kemudian dilakukan pembahasan,” tegas Arif.

Arif menyayangkan terjadinya indikasi penyimpangan dalam pelaksaan DAK pendidikan. Sebab, bila benar ada indikasi penyimpangan maka tindakan itu melang-gar ketentuan dan peraturan tentang pelak-sanaan DAK khususnya Permendiknas

Nomor 3 Tahun 2009 tentang petunjuk teknis (juknis) pelaksanaan DAK 2009.

”Biar masalah ini tidak terulang lagi, kita harus serius dalam menangani masalah ini. Apalagi tahun ini DAK bidang pendi-dikan untuk pembangunan fi sik bangunan sekolah meningkat dari tahun sebelumnya yaitu dari Rp 22 miliar menjadi Rp 36 miliar,” terang Arif.

Ketua Komisi C DPRD Bantul Agus Sub-agyo mengatakan, sampai saat ini komisinya belum menerima surat pengajuan soal kasus DAK pendidikan. Namun demikian, meski belum ada pengajuan pihaknya sebenarnya sudah berencana melakukan pembahasan dan pemanggilan terhadap instansi yang menerima anggaran untuk program pem-bangunan fi sik. Termasuk pengunaan DAK oleh Disdiksar.

”Kami akan segera melakukan pemang-gilan dan pembahasan masalah pengunaan dana ad hoc dan segera mengajukan hasilnya kepada pimwan,” kata politikus Golkar ini.

Asintel Kejati DIJ Erbagtyo Rohan mengatakan, Kejati DIJ terus melakukan pemantauan dan pengumpulan data (puldat). Selain itu, pihaknya juga memanggil saksi

yang terlibat dalam pelaksanaan DAK.Rohan menjelaskan, hasil penyelidi-

kan itu nantinya akan digunakan bahan ekspose atau paparan perkara. Dengan ekspose, nanti akan diketahui apakah ka-sus ini memenuhi unsur dan ditingkatkan statusnya menjadi penyidikan atau tidak. Termasuk dugaan keterlibatan pejabat teras Pemkab Bantul.

”Belum ada perkembangan terbaru. Tapi, kami terus melakukan penyelidi-kan serta pengumpulan data dan barang bukti,” kata Rohan kemarin.

Menurut Rohan, pengunaan DAK di seluruh DIJ ada indikasi penyimpangan dalam pengunaannya. Karena itu, Kejati terus mengembangkan penyelidikan untuk memperjelas kasus ini. Namun demikain, untuk kepentingan penyelidikan Kejati be-lum bisa memberikan keterangan terkait sejauh mana perkembangan penyelidikan kasus tersebut. Sebab, pihaknya khawatir yang terlibat penyalahgunaan DAK akan menghilangkan barang bukti.

”Maaf karena masih dalam pengem-bangan penyelidikan, kami belum dapat memberikan komentar soal perkemban-gannya,” tegas Rohan. (mar)

Pinwan Pernah Bahas DAK

FOTO-FOTO: YOGI ISTI PUJIAJI/RADAR JOGJA

BAHAGIA SEJATI: Ribuan jamaah Majelis Tafsir Alquran (MTA) mengikuti pengajian akbar di Lapangan Denggung, Sleman, kemarin (16/3). Ketua MTA Ustadz Ahmad Sukina memberi selamat pengurus cabang.

LAKA LAUTKorban Ombak Kwaru Belum Ditemukan

BANTUL - Tim Search And Rescue (SAR) gabungan Pantai Samas-Kuwaru, Polair Polda DIJ, dan marinir terus melakukan pencarian korban kecelakaan laut di Pantai Ku-waru. Korban adalah Tursina Miranti Pradipta, 11, siswi SD Muhammadiyah Kotagede, Jogja.

Pencarian korban laka laut yang melibatkan 17 personel itu dilakukan sejak Minggu (14/3). Namun, hingga kemarin pencarian tersebut belum membuahkan hasil.

”Hingga sore ini (Selasa kemarin) kita belum menemukan keberadaan korban laka-laut di Pantai Kuwaru,” kata Ng-adiman, anggota tim SAR Pantai Kuwaru, Desa Poncosari, Srandakan, kemarin (16/3).

Dalam pencarian korban ini, tim SAR sudah melakukan penyisiran di sepanjang Pantai Kwaru hingga Pantai Samas dan penyisiran ke arah barat hingga Pantai Pandansimo. Tidak hanya menggunakan peralatan perahu karet, tim SAR juga menyebar jaring eret di sekitar lokasi kejadian.

”Kita juga menggunakan perahu jukung dan satu perahu karet milik polair Polda DIJ,” tambah Ngadiman.

Seperti diberitakan sebelumnya, Tursina tergulung ombak Pantai Kwaru Minggu (14/3) ketika berlibur bersama keluarga dan tetangganya. Tursinah terseret ombak ketika bermain dipinggir pantai. Saat kejadian, sang ibu sedang membeli makanan. (mar)

GRAFIS: HERPRI/RADAR JOGJA

LAKON

Tak Persoalkan PengusungSELALU serius dalam melangkah. Ungkapan tersebut

tampaknya tepat ditujukan kepada Wakil Bupati Bantul Sumarno Prs.

Sebagai orang nomor dua di lingkungan Pemkab Bantul, dia dikenal selalu serius dan fokus dalam melaksanakan tu-gas dan tanggung jawab yang diembannya. Termasuk dalam menyikapi pemilihan bupati Bantul mendatang.

Maju sebagai kandi-dat wakil bupati untuk mendampingi bakal calon bupati Sri ”Ida” Suryawida-ti, dia mengaku fokus pada pencalonannya. Bahkan, dia tidak mempersoalkan partai mana saja yang men-gusungnya.

”Partai apapun yang men-gusung, saya tetap siap bersaing dengan pasangan lain,” tegas Sumarno.

Pernyataan itu dilontarkan tokoh yang dikenal piawai membuat akronim tersebut menanggapi pertanyaan seputar sikapnya menyusul pencalonan dirinya bersama Ida oleh terhadapnya PAN, Golkar, dan PKPB. Padahal, awalnya mereka juga didukung PDIP. Namun, akhirnya, PDIP memutuskan mencalonkan kandidat lain. ”Tidak ada-apa,” paparnya. (mar)

DOK.RADAR JOGJA

SUMARNO

Page 18: radarjogja 17 maret 2010

RADAR JOGJA Rabu Wage 17 Maret 201018

AKSESORISGEJAYAN INNOVA Spesialis Interior/Jok Mobil.KwltsKerjaan& bahanboleh bersaing.Hrg pasti lbh miring dit4 kami.JenisSedan500rb-800rbJen-isMPV/Kijanghrg800rb-1juta. 1hrter-pasang. Bhnlkp lokal+import. Hub: Jl.Gejayan Dpn POM Bensin:0274-542393–Jl.Gejayan–Gg.Jembatan Merah Dpn Kampus Mercu Buana.No. Hp.08562943274.Parkir Luas.

Kdst pa

Pusat penjualan shockbreker Mobil & Specialist kaki2 mobil Jepang, Korea, Eropa, harga termurah+ ga-ransi+ pasang gratis Hub. “IDAMAN MOTOR” Jl. Magelang Km. 8,5 no 99 Mulungan Yk / Jl. Solo Km.8 no.63 telp.0274-487832 Yog yakarta

Aebg1402/1504

AHLI SUMUR & WCSumurKering,Trcmr,Psg Srvis Pompa Air,TT Br/Bekas Sgl Merk.Bur dlm 20-200M.Alat Sndiri,Gali,Suntik,Trcemar, Sdt WC,SalBuntu,Hiter,AntiPetir.TIR-TALOKA 0274-7421005/7453541/08122735153 Jl Godean-Jakal-Concat Grnsi 1 th Lgsg Dtg!

K1103/09043Prnm

Sedot WC/Resapan, Saluran Buntu, Servis Pompa, Suntik/Bor Sumur T:7483211/6665070 Didit Janti/ Concat Harga Dame, Grnsi

K1103/0904Prnm

P.Ismail dari Blawong T; 0274-7806713/7885656 Ah l iSumur Bor,Sedot WC,Sal Buntu,Psg/Servis Pompa Air

K1703/1504Prnm

ALAT KANTORPersewaan LCD Projector,Laptop,Handycam,dll.H: 3335097

K1402/1603Maleo

ARSITEKTURR p 4 0 0 / m 2 s u d a h b i s a t a m -bahLantai Rumah Tanpa Harus PindahTempat Hub:COR DAK Cepat,Tlp:0274-2119822.Terbukti Cepat-Hemat-Kuat

K1702/1803Lva

ARLOJIDbeli Jam2 Mewah Bkas.Rolex,Piagget, Patek,Phileppe,Chopard,Bulgari, Omega,Tag,Berlian,Cartier,dll.087861494800

K1202/1403Lva

ASURANSIAsuransi Mobil Pembyrn PerBln dg KartuKredit Tnp Bunga & Asuransi Rmh AllRisk Premi 100Rb/Th.H:Se-tyanto (0274)6520007/0817464913

K1702/1803Jvlne

BIRO JASA”Borobudur Cipa Paten&Merk Da-gang” Urusi:1.Hak Cipta Paten,MD,2.Ijin Pupuk.3.Sp,MD,ML,PD,TR,4.Ha-lal, 5.Barcode 6.HO,SIUP,TDI,TDP,IMB,CV,PT&Kontraktor.H:Nyi A.Dahlan 74 Yogya T:377543/08122759901

K0903/0704Lva

INGAT!Form SPT 09 Harus Ambil Ke KPP Langsung.Anda Repot urus SPT?Kami Bantu sampai Tuntas,Jadi Baru Bayar.Bantu Urus:Akta,HO,NPWP,SIUP,TDP,TDI,Pasport,dll.Gratis Antar Jemput.Hub:9616888,9328777,7149943.SMS OK.

K2402/2503

CATERINGCatering&Dekorasi dgn Tampilan Terbaru.Sisan Asri:Foto,Video,Rias Manten.Jl Bugisan Yk.T:450863

K02/3103Lva

CCTVCCTV Camera&Alarm.Specialist.Jl KS Tubun 53(Pathuk) Jogjakarta.Telp 0274-3239988/ 08886827118.

K1/3001Endri

Jogja CCTV Distributor CCTV ,Alarm Jl. Mayjend Sutoyo 67A YK.T.0274-6819630 /6819694/6818948/ 08158813649.

K01/3001Maleo

BAHAN BANGUNANDIAN PUTRI JAYA STEEL Spesialis-Stainles/Besi Mngrjkan Canopy,Tralis, PintuPagar,Tangga dll 0274-8276876

K1603/1404Prnm

PUSAT PERLENGKAPAN MEBEL, AKSESORIESDAPUR,RakPiring,Acrylic,Kompor,Penyedot Asap,HPL(HighPressureLaminate)TacoSheet,Granit Alam,Komplit!Djamin MURAH!Hub:DIA-MOND BARU Jl.Magelang115AYKTlp.0274-9424111/9424333

K2302/2803Prnm

PURI ALAM GYPSUM Ahlinya Pla-fondBrkwltas Aneka Bhn Trlgkp.G.Board,Akuistik,G.Tile,GRC,Furing,Hollo,Cros T,LisProfi l,dll.SiapMgrja-kanProyek Besar&Kecil.Knsultasi DesainGratis.Hub:Jl.RR Maguwo-harjo No14A(Slatan Makro)0274-7179229/6922002

K1703/1504Prnm

TOKO KAYU MAREM,Mlyani Peme-sanan Kusen Pintu,Jendela,dll,KayuJati,Bengkirai,Merbau,Kruing,Kamper,dll.dkrjakan dgTeknologiMesinModern,Djamin Hsl Lbh Presisi halus,Cpt,Murah.Hub:JlWates Km 3,5 Kadipiro.Tlp0274-373412/7868600

K02/3103Prnm

BANGUNANDAK KERATON,Psg dak prak-tis, cpt,tnp perancah&tnp getar.Tlp 0274-8255558,Solo-Sragen 081392251177

K1603/1404

RENCANAKAN RUMAH ANDA DARI SEKARANG!Solusi Utk Desain-Bangun,Hrg Gbr 500rb H=CITRANI 7885554/081326878240

K0603/0404Prnm

Kitc/set melamin ducoHPL1,3jt/m in t r ior rmh/knt r /Tk f reedes ign 3D CV.JATIASRI Jl wnsari km8 Potorono.T.555212/7470951

K02/3103Prnm

BENGKELMr.Zero= Bengkel Spcls Opel& Chev-rolet.S.PartDiscn.SrvsAC T.7188885 Jl.Mgl Km.7 Minggu buka 24jam SIAGA.

K1103/0904Prn

“AN BLAZER”Bengkel Spcls Opel Blazer,Chevrlt,Aveo,Spark,Optra,Captiva.Diagnosa Comp.Srvs BrGRANSI.Jl Adisucipto-Jant i .T.0274-7405465

K01/3103Asmed

Education Hotel (edOTEL Kenari). Menerima tamu umum&acara meeting.type1)JuniorSuite,2)Moderate.Faslts:AC,bathup,Shower,Hot&Cold Water.For reservation&information please contact:JLKenari No4 Yogyakarta,Indonesia 55166. Telp+62-274-558436, 558437, Fax.+62-274-558437

K1512/1301Endk

HOTEL

PJTKI Resmi Membutuhkan CTKI/W Untuk Kerja Ke TAIWAN, SIN-GAPURA, HONGKONG, CANADA, MALAYSIA&AUSIE Hub PT. YO-NASINDO INTRA PRATAMA Tlp: (021) 55769656/0813-8692-2807 (ERIKA)

K2802/2903Lva

SECURITY FIRST,SMU 19-29thn Pria Min.168/60 Wnt min 156/49.PElamar dtng ke JAGARAGA (Bp.Yuli Adianto: 08123008569,d/a.Toko Gading Jl.Baru Mulungan No.9,Jongkelor Sendangadi, Mlati,Sleman-Yogyakarta.(rute:dar-iRumah makan Pring Sewu,Mulungan masuk 200mtr /bpk.Surya/Ibu Etik).

K2302/2503

PT K reas i ndo B th Ekseku t i f Showroom MinSMA P /W Ga-pok590000.Bnus1-4Jt,lgsgTes,Jl.Ma l ioboro 125 Kawedar L t 2 YK.H:557635

K1902/2003

Dibutuhkn Tng Kr j Wanita ke-LuarNegri, tujuan:Malaysia,Singapura,Hongkong,Taiwa.Proses Resmi&Cpt .Hub:PT Sar imadu Jayanusa .A lama t :Ruko no07 Bunderan Salaman Mgl,No HP 08122731823,087834076833

KRama

I n g i n M n j d i G u r u T K /? P l a y G r o u p I k u t i S g r a P n d -dkn Calon Guru TK/PG Dbntu Pnmptn:581601/6612509

K2702/2803Lva

Dibutuhkan Karyawati lulusan SMA/SMK untuk jaga konter pulsa, domi-sili sekitar Condongcatur & Pasar Sleman. Hub : (0274) 7420077

MAINANJAVATOYS Jual/Service helicop-ter Remote Gyro Model Trbaru, PromoHotwheel Rp19000,Beli5 B o n u s 1 , B o n e k a D i s c 1 0 % , EducationToy,Kartu YugiOh, Mobil Remote,dll, JlMagelang No22 (200m utara LampuMerah Pingit) Tlp 0274-669057

K0503/0304

Pusat grosir mainan anak-anak import & lokal terlengkap juga ter-sedia macam-macam Keyboard mobil re mote. Toko SUSAN TOYS-Lor PasarBering harjoNo. 39 Yo-gyakarta. Telp(0274) 561240Hp 081328805058.

A2906/2707dst

MEBELMebel Murah Brkualitas bergaransi ting-gal pilih dr kayu jati solid /kayu solid/Ply-wood kami desainkan,Gbr3D Gratis,Jg Mlayani ProyekInterior Rmh/Kntor/Ge-dung/Hotel,dll WorkShop,JlWonosari Km8No88,Tlp6501221,Kami Dtg keTmpt Anda

K2/3103Jago

MESINMENYEWAKAN:Scaffolding, Stamper, GensetBar Bender/Cutter,Molen, Las listrik,Pompa Air,forklift 1,5-3,5Ton.Mobil Crane Dll. ADI SANTOSO RENTAL, Jl Gajah Raya87 Semarang.Telp.024-6714841/ 08882428827

K01/3001Rase

MESIN JAHIT“PUSATSEGALAMERK”mesinja-hit,obras, zig-zag,bordir,&alat-alat nya.Terima service.Hub: SUMBERHA RAP-AN”Jl.jend. A.Yani102, Tlp. 513628/Jl. Kaliurang Km 5 CT III/8B Tlp. 589268 , Jl.Kranggan 42, Telp. 588430

A2806/2707ns

MOBIL DICARIANDA MAU JUAL MOBIL?Kami Siap Beli Dgn Harga Sangat Istimewa.Plat Luar kota Oke!0274-7437993

K2302/2403Prnm

MOBIL DIJUALJual cpt ESCUDO2.0/01 htm,full Ori,istmw 120Jt Nego,JakalKm6,AB Slmn,Hub: 3036927

K14/03Knt

Bus Pariwisata:AC60(2-3)AC56(2-2)AC49(2-2).Bus Makro AC31(2-2),Mikro AC36(2-2) Non-AC60(2-3)Non AC54(2-3).PO Karya jasaJl.Jogokaryan 1 JogjakarataTlp:0274378217

K1902/22303

BENING ABADI TRANS Dg/Tnp Sopir.Yaris/Avanza/Inova/Jeep/APV.Hub:547440/8263214/085878282887

K1702/1903

Brapapun Dananya,pasti!Bisa Sewa Mobil di”Nanda”.T:0274-4.333.333 Mobil di”Nanda”.T:0274-4.333.333

K1503/1304CA

BUANA 7416585/7011000/08179441499.Innova,Avnza,Xenia,Alphard,Elf,Pregio,Sedan,PU dll.

K2702/2803Lva

LANCAR ABADI TRANS 553056/553058/6636768/6636869.Innova,G.Livina,Krista,Avanza,APV,dll.Dgn/Tnp Sopir.Jakal Km.5 Gg.Srikaloka No.3 YK

K01/2802Dwi

MJ Rent Car: Avnza, APV, Inova, Trvlo, ELF,MbilManten,Xenia, Bus, Truk,PU,G.MaxT:7876569/6656321/6656331/632609

K0703/0504Prnm

Berlian Trans ygTrmurah24 Jam.Ar-mada byk. Jl Wonosari km6 Bgntpn 7437096/443355 Cab6902995,

K2702/2803Lva

“LANC AR”Armada Lkp,AntrJemput APV, “LANCAR”Avanza,Inova,Xenia,Kapsul,dll “LANCAR”24Jam!0274-7882447/0817273292

K02/3103Prnm

ASRI Sewa Mobil dg/Tnp Sopir, Jl Wates Km3 7428600-0818248600 Jl Wates km 5 7145225-0811267302

K02/3103Prnm

PROTECT TRANS Sewakan Mbl dg driver, Avnza, Xenia,Kjg Lgx,GranMax, Jazz,Inova, Travello,dll.Tlp 0274-8230202

K1505/1306AB

Aselia:Panther,Capsul,Kijg,Inova, Aselia:Avnza,Xenia,futura,Pregio Aselia:Grand,Tarna,APV,L300,Elf Aselia:Krista,Espas,Truk,Pickup Aselia:LGX,L300 PU,GrandMaxPU Aselia:KijangInova,avnza,Xenia. Aselia:SiapAntr:387802/7421234

K0901/0702Saka

MOTOR DIJUALD i j u a l S u p r a F i t 2 0 0 4 , A B S leman,Pa jakBaru .6 ,2J t Nego .Hub:08812610555/081803820041

Kdsndahblek

MOBIL DISEWAKANKEHILANGANHlg STNK Nopol AB5384TF,An.Mujari Siswoharjono,AL:Senopati,YK

K1603

BPKB Mercedez Benz/300E Wrn Abu-abu Nopol AB7000AA H:Yudhi 3030250BPKB Ninja 130j01 Warna Merah Nopol AD3559TV Hub:Yudhi 3030250BPKB AvanzaSilver Nopol AB8735AN Janti Baru No4CT Dpk H:Yudhi 3030250

K0603/0404prnm

KNALPOTS p e c i a l i s K n a l p o t H e a d e r & R o o l b a r “ J AT I K N A L P O T ” J l Mg l Km9 Mu lungan 0274 -868690/7857878 Dijamin Puas!

K1103/0904Prnm

MOBIL DISEWAKANLIPO Inova 250Rb,Mrh6465863 LIPO Avnza200Rb,Mrh08562926676 LIPO Elf/Microbus350/950Rb,3029856

K1603/1404Lva

HAFA TRANSPORT: Psr Tello411722 /6698833.Prwirotmn 450775/7403232 Ambrkmo486857/7403223Nlogaten 7852000/4333046Seturan486739/6557711Jakal518516/3003443 Kntun-gan558184/6645444 Monjali624836 /6825444 Jombor 4362305/6698778 Jago622659 /6698868 ,G iwangan 410179/7414422 JlWnsri443288/6868427 Mguwo6912000/3010999Smg024-6718245Mgl0293-5508483

k02/3103Prnm

DISEWAKAN MOBIL MEWAH HARGA MURAH!!Mobil Mercy+Sopir Antar/Jemput Dalam&Luar Kota Phone.0274-6928837/081381856895

K1103/0904Prnm

YESTERKE;Panther,Kapsul,KijangInova YESTERKE;Avnza,Xenia,Futura,Pregio YESTERKE;Grand,Taruna,APV,L300,ELF YESTERKE;Krista,Espas,Truck,PickUp YESTERKE;Travello,Grandlivina,Jazz YESTERKE;Tlp 0274-7888764 / 7026744.

K2302/2403prnm

Disewakan Mobil + Sopir (12jam, Harian , Mingguan, Bulaan) Ho-tel Reservation.Hub : Delima Ren-talindo 0274-8223606 /8317607 / 081382554694.

K2302/2403

KOMPUTERDibeli Wajar,Yg Rusak/Mati/Normal/Lama(Komp,CPU,Monitor,Board,HD,Casing,dll)T.6556130 Borongan Ok.

K0903/0704Jvl

Ready Bermacam Modem,Kartu Flash IM2,Exel,Internetan hanya 150Rb/bln.AMARTA COM,Telp 546968,7415681

K2502/260Inn

GRAFITI Spesialis Infus Printer2,Epson, HP,Canon,Brother,Terpercaya,Srvis&TT Printer.T.3028200/883756

K2302/2403Prnm

Dibeli Dgn Hrga Tinggi Komptr NoteBook,Monitor,dll.Kond Hdp/ Mati Siap Jemput.Hub:2131457

K1302/1503Lva

Pusat Refill/Sparepart & Service Printer Laser Jet & Inkject,Golden Prima Jl.Tamsis 140Yk,T.0274-7405505/6529003 Jl.Kapten Mulyadi No 108 Solo T:0271-5832179

K0503/0304Lva

OPTIKNAUFAL OPTIK berpengalaman dlm du-nia Optik lebih dr 50 thn.Sedia macam2 frame, lensa,.Hrg terjangkau.Menerima Resep dokter mata/periksa ditempat, di jl.Kauman 44 T.388643 Jl.Gedongkuning 31 T.515523 Jl.Mayjen Sutoyo 99 T. 6640444 (Pojok Beteng wetan)YK.

K0402/0603Tya

PELUANG USAHAMau Aliran Dana Rp 15 juta/bln Tanpa Pinjam? SMS Nama & Alamat Jelas ke 08175417203. Balasan Melalui Surat Pos.

K1402/1503Jvln

Bagi Anda yg mau umroh atau Haji +??masih trkendala biaya??mau ygGRATISS? GE-MAJAYA Solusinya, Infonya Hub : 0274-7166197 / 08562872660.

K2002/2103

PINGIN USAHA TIDAK PUNYA TEMPAT?! PINGIN USAHA MODAL KECIL HASIL RATUSAN JUTA?PINGIN U SAHA BIS-NIS ONLINE KELAS DUNIA?Gampang Dan Telah Terbukti!!Bongkar Rahasia Ji-tunya Di Seminar Kaya EXPRESS...(Gratis 100Pendaftar Pertama)SMS Nama Kirim Ke 081.2274.1765(Ibu Annis).

K2302/2403prnm

INFORMASIDijual Borongan exRental,CD fi lm,MP3, Program,Game total 7rban judul,Hrg miring,Hub:7156571

K1003/0804Lva

Dg Gizi Alami anak saya naik dr rangking 251 ke 52 lalu masuk 30% besar diSMA sangat Favorit,padahal tingkat IQ hy 95(Rata2 bawah).Utk kesuksesan anak anda Hub:9447574.Konsultasi SiangMalam,Gratis!

K02/3103Oct

INTERNETTSel-512kbps=100rb/bl,XL-256kbps= 150rb/bl,IM2-256kbps=150rb/bl,Smart 3,1Mbps=300Rb/3bl,Ready Modem GSM CDMA DLL HP-C700 AC2726 Samsung Pinger sepuasnya=1,090.HP DualOnEVDO-GSM=1.496Jt Wifi RouterEVDO=1,429,MAGA,JlPanjaitan=7485353.

K1202/1303BB

JASAKonsultasi Hukum Gratis,KasusPidana,Prdata,Bsns,Adopsi,Prce raian,Waris,dll.Tlp7171758

K2802/2903Lva

MOTOR DIJUAL

LOWONGANDibtuhkn Sales Laki2 py mtr Max30 Siap Dmn Sj,Fas;Gj,UM,Kms,Jmstek,Jl Sido-moyo No 323 Godean 081329232363

K1103/1104

NASKAR RESTO Waiter/s,P/W Full time,Kerja Keras. CV ke P.Tendean 22A,H:087839990731

K0303/0104Endik

“ACUPUNTUR MODERN” Men-gadakan Platihan Lgsg Krj,Pnghasilan 3-7Jt/Bln.Hub: 0817162311(Gratis)

K02/3103

PENGOBATANAmel Lia Massage cm35rb Dgn 8Tng wnt yg Ramah dtmpt yg n y m n / A C B k n B i l i k . H : 0 2 7 4 -9122359/9536559

K1203/1004Lva

Tukang Pijat Urut Capek2 Keseleo Salah Urat. Pak Joko Bisa diPang-gil Hub=0812.2707.2434/0274.9345757

K0603/0404Prnm

Anda telat bulan?? 2-24Jam Tuntas, Di-jamin Aman Tanpa efek samping,Telah terbukti keberhasilan 99%.Hub : (081 332 18 32 32) Simpanlah No ini,Suatu saat anda mgkin membtuhkan

K0403/0604Sby

O b a t Te l a t B u l a n A n d a Te -l a t ! ! D i j am in& Garans i sam-p a i t u n t a s , t d k r e a k s i u a n g k e m b a l i , H u b : J l . S P a r m a n 10,081229777098,ANTAR!!

K2602/2703Endri

Obat Telat Bulan/Plancar Haid Dijamin 100% berhasil terbukti 2-3Jam tuntas tnp efek samping apapun.Hp 081229881180.Pesan Antar Gratis,Rahasia Terjamin

K1902/2003Diki

Klo Anda Pingin Berhubungn Tahan Lama,Kuat,Kencang&Keras,Dtg aja ke Toko Obat CHI-FUNG ,Jl.Kaliurang km6,5 Sblh kiriBatalyon 403.Sedia Juga Kosmetik&Alat2 Bantu P/W Tlp.0274-6630481,081 2277 10166 Antar Gratis

K0703/0504Lva

Telah Dibuka Gerai Akar Pinang Herb-al Haji Mohammad Andi Di Saphir Square GF AI No 29 Akar Pinang Obat Herbal Utk Diabetes,Asma,Hepatitis,Kanker,Jantung,Prostat.Tlp 0274-9508496/081808575348.www.akarpinang.com

K1902/2003

Amel Lia Massage cm35rb Dgn 8Tng wnt yg Ramah dtmpt yg nymn/ACBkn Bilik.H:(0274)9122359

K1103/0904L va

TERAPI LINTAH utk Penyakit Gula,Stroke,kolestroL,Trigeserid,Lmh, Syhwt,AsmUrat,SktPinggang,Migrn,Vrtigo,KorngDiabet,Impoten,Gnjl, Mnstruasi,Ssh Tdr,Brnkts,Asma,Knker,Brontokusuman RT15,RW5,T: 382498 (Blkg Museum Prjuangan)

K1602/1703Lva

Anda Ingin kuat sex?Miliki 1Paket Batu Janam dan QILQUM ARABY.H:240Rb.hub:Bp Rusmanto.Tlp 085647169201

K2904Wrso

LOWONGAN

MOTOR DIJUAL

ELEKTRONIKAHarga Grosir..Grosir...murah...! Sumber Harapan Elektronik Jl.Kaliurang Km 5 Jogja, Telp.0274 589268.Cash&Kredit TV, Kulkas, AC,Msn Cuci, TApe,DVD, Fan, Dispenser, Magic Com,dll.Sedia Berbagai Merk!

Kbambang

HOTELHotel Wilis Jln. Sultan Agung 12Lo-kasi Strategis ditengah KotaPaket Ringan.Tersedia pilihanFasilitas Springbed,Fan,Ac&Kamar mandi dlm.Menerima PaketRombongan.Hubungi:0274-373889/7444046

K0403/0204Lva

HARMONI INN Jl.Parangtritis, Barat Pasar Prawirotaman, Fasilitas Bin-tang murah Telp. 0274-387136.

K1703/1504Prnm

IKAN HIASJual ikan koi, hrg mulai Rp 25 ribu – Rp 3 juta. Hub, Jalan Roket No 83B, Colo-madu, Solo. Telp (0271) 783101.

Kdst

KOSTKos Putri, Ukuran Kamar 4x4, Kamar Mandi dlm, Model Kos2an bedeng, Harga 3jt/Tahun. Hub : IBU ETI Jl. Kaliu-rang Km 6,2 Gg. Pandega Fatma 1B 09 Purwosari, No Hp : 085292316557.

Kdst

Disewakan/Kost : Paviliun (3Kmr) 5x6m Jln. Kaliurang Km.10 (Pasar Gentan ke Timur) Hub : Ibu Sri Ra-hayu 081.392.878.611 Harga Nego.

K2106/dstLl

Kost Putra Bugisan WB III/594 YK 0274-376143-9136265/ 08562914411

Benx2

KURSUSENGLISH?Wkt Singkt Jaminn C p t L A N C A R + S K O R TO E F L Tinggi: GEP(Mncakup:Convers+Grmmar+TOEFL)Grts Kls Mtrklsi Senin-Jmt:Ikuti Jjak Lbh5000 Almni:NTC1 Jl Cantel9,T:511723;NTC2 Babarsari,T:9125601;NTC3 JAKAL Km5,T:565456(Utr UGM)

K12/1403

LAUNDRYC u c i S o f a , S . B e d , G o r d y n Pkaian.Gita Benara Jl.KemitBumen 1 Kraton T : 379390 / 417615 Amb-Antr Lbr Buka.

K2502/2603Asa

PERCETAKANPrint Outdoor Murah 15000/m Tnpa Syarat sudah Finishing,Trm Print IndoorKanvas Hub:TOMATO 6411884

K1403/1204Lva

PIJATPijat Refleksi Bang jonili Menyem-buhkan Sakit pinggang, Salah Urat, Migrain, Engkel, Kseleo, Diabetes,Darah Tinggi, Asam urat, Kolesterol, Strok,Tumor, Asma & Sesak Nafas. Berijazah IKNI. Jl.Hayam Wuruk No.106. T.0274-561926 / 08562875225 Massage PSIM-PSS

K1805/dst

PUSAT KAOSPusat Produksi Kaos termurah pesan sekarang besok jadi, Kaos sepakbola, Volley, Batminton, Ste-lan Training, Topi, ada kaos 5000an.CRISTAL ART Jl.Kauman 23 Telp. 0274-385852.

Kdst AB

TASGrosir Tas Lokal & Import. Harga mulai 50 ribu. Paket sample 250 rb (5 tas). Hub. 0811251157, (0274)497191

K0403/0204BAY

TESISMS&CO Knsl tsRiset,Tesis,S3/MM,MEP/Hkm.Knsltn Dosen Almni UGM,Jurnal Lkp 0274-9112815 / 081328058885.

K1703/1504Prnm

TIKETTiket Pesawat,Travel,KapalLaut,Kereta Api,Bus,Pasport.Rofiq Tour GEJAYAN. 0274-7870200.SMS: 085226276642,Cabang Sarkem 0274-7115434,SMS:085228689669,Pusat:0274-373733, SMS:085292649099.www.rofi qtour.com

K1902/2003Asmed

TOUR & TRAVELDIMENSITOUR ,agenresmi: Pe-sawat, Pasport,KA.Tour Domestik & Luar Negri. RESERVASI KA ONLINE Murah.Hub : YK (Komp. Pizza Hut) 0274. 555680/555681, Cab, Tamansiswa 0274-380486, 7823830. MGL (0293) 362580, Solo (0271) 734945 , ON LINE Discount, Diantar. Buka jam 8-21 mlm.

Kdst

WC/TINJAPengurasan WC Cpt Brsh dg Truk&Tangki Khusus,TdkCptPnh L g , H : C a n d r a K i r a n a 1 2 S a -gan562858,589589,7423318

K2702/2803Lva

KOMPUTER

Page 19: radarjogja 17 maret 2010

RADAR JOGJA Rabu Wage 17 Maret 2010 19

SUZUKIBaleno Efi ’99 1st Mrh Maron Baik VR’16/TV2DIN/AB Asli Nopol 777,Pemilik-0818268290/TT-Ok

K05/0603

Suzuki Katana GX th 00 B Gold hub: merpati plaza jl. Magelang 135 A (0274) 562339Suzuki Escudo 2.0 th 02 AB biru hub : harim mobilindo jl. Magelang km 5,8 (0274)580173Suzuki Escudo XL.7 th 03 D silver hub : harim mobilindo jl. Magelang km 5,8 (0274)580173S.cary thn 95,pintu belakang,hijau m t l k , i s t m e w a , h r g 3 6 j t / n . h u b :Maestro Mobil j l .Wonosari KM9,6.T:7859298/081227239603S.futura GRC,thn 01,AA,istmwa,hrg 66jt/n.fulvar, hub.081328683737/7443129S . f o r z a G L , t h n 8 6 , o r i l u a r dlm,fulvar,istmwa,hrg 29jt/n, TT/kredit,hub:Maestro Mobil j l .Wonosari KM9,6.T:7859298/081227239603S.cary adiputro trepes,thn 92,biru istmwa,hrg 31,5jt/n,hub:Maestro Mobil jl.Wonosari KM9,6.T:7859298/081227239603

RADJA OTO-TOYOTA (+Foto : Baris 2010/ Yossi 31 Jan)T.Alphard 2.4 AS’07,Hitam,7Seat,jok kulit,2TV/DVD,Kondisi masih bagus sekali.Hub:081328058131

K0203/3103

LAIN-LAINBU Jeep Feroza Megatop ’96 Biru Metalik,Ban Besar.R.15 Baru.Tape Pake Power.Plat B(Depok) Bln 1 An.Sendiri,60JtNego.Hub:081 389 882 656

K2402/2503BB

Trooper th 88 hijau AB hub: merpati plaza jl. Magelang 135 A (0274) 562339Opel Blazer th 00 abu-abu metalik B hub: merpati plaza jl. Magelang 135 A (0274) 562339Grand Cherokee 00 hijau hub: merpati plaza jl. Magelang 135 A (0274) 562339

Xenia,Terios,PckUp,GrandMax Luxio& Sirion,DP Ringan,Proses Cpt H:7460102/081802760102

K02/3103Lva

XeniaDP17JtTerios DP 23jt, PU DP9jt,Luxio DP21Jt. Proses Cepat!Cash/KreditLgsg AS-TRA PUSAT 0274-7460119

K0603/0404Prnm

Daihatsu classy,thn 94,audio,cd,fulvar,merah ferari,hrg/n, hub.081328683737/7443129 Daihatsu Xenia Li plus,thn 05,coklat muda mtlk,AC,RT,VR,PS,tgn I, hub:Jaya mtr,Jln.wonosari KM.6,T:6613999/ 08175473999D.Xenia XI 1.3,thn 05,PS,AC,VR,electronic mirror,PW,tgn I,KM 6500,hitam ori,istmwa, cash/kredit. hub:Jaya mtr,Jln.wonosari KM.6,T:6613999/ 08175473999Daihatsu Terrios th 07 AD hitam hub : harim mobilindo jl. Magelang km 5,8 (0274)580173Daihatsu zebra MB,thn 95,pintu blkang,95% ori,merah, istmwa,hrg 26,5jt/n, bisa TT/kredit,hub:Maestro Mobil jl. Wonosari KM9,6.telp 7859298/081227239603

DAIHATSU

BMW SUZUKIDAIHATSU

(foto:Baris 2010/civic 3 maret)New Civic VTIS th 04 AB tg 1 hrg 168jt/nego mu-lus luar dlm (jaminan oke) hub 08122758234

K0603/0404Inn

(foto:Baris 2010/Jazz 3 maret)Jazz RS A/T th 08/09 AB tg 1 merah 202 nego full original pajak baru hub 8222115

K0603/0404Inn

NISSAN(foto:Baris 2010/Livina 3 maret)Grand Livina xv 1.5 A/T th 2007 (164jt/nego) AD tg 1 mulus rapi bersih terawatt hub 7148676

K0603/0404Inn

NISSAN

(foto:Baris 2010/Vios 3 maret)New Vios (G) th 2007 AB tg 1 silver met 164jt/nego istmw lampu hid tinggal pakai hub 7148676

K0603/0404Inn

RADJA OTO (+foto: Baris 2010/Mercy 5 maret 2010)mercy C 200,abu2 mtlk,thn 96,hrg 100jt/n,istimewa,hub:433486/6415646/08128479686

K04/0503Endik

TOYOTA

JualMurah Brn Tanding,Mitsubish Br100%,Colt T120 ss, DP5Jt,L300DP14Jt,CanterDP21Jt,H:Deni8279207,081393333104

K703/0504Inn

RADJA OTO-(Foto:Xenia hitam yg diksi-hkan m ina ke ms jiong sabtu kmrn)Xenia Li 08 AB tgn1 Pajak Baru siap pakai(dijmn ok)

K0303/0104Inn

HONDA

RADJA OTO-DAIHATSU (Baris 2010/Citama Agus 13 maret)XENIA DP 17 Jt, TERIOS DP 23 Jt, PickUp DP 9 Jt, Full Cash Back Full BONUS bisa tukar tambah, Hub: Astra Pusat ( 0274-3030197

K1303/1104Cit

BMW maestro mblBMW 318 i.thn 92,merah,istmwa,hrg 53jt/n,hub:Maestro Mobil jl.Wonosari KM9,6.T:7859298/081227239603

BMW 318 i,thn 97,biru,a/n sendiri,ori,hrg 79jt/n,hub:081328772460BMW 318i,limited edition,thn 91,biru m t l k , h r g 3 9 j t / n , T T / k r e d i t , h u b :Maestro Mobil j l .Wonosari KM9,6.T:7859298/081227239603BMW 318i th 03 B biru hub : harim mobilindo jl. Magelang km 5,8 (0274)580173

(foto BMW 318 B silver th 02 hub: gar-asi)BMW 318 B silver th 02 hub: garasi auto galeri telp 0811267929

(foto BMW 320i B biru th 95 hub: garasi )BMW 320i B biru th 95 hub: garasi auto galeri telp 0811267929

(foto taft kebo merpati)Daihatsu Taft th 78 merah AD hub: merpati plaza jl. Magelang 135 A (0274)

Daihatsu Xenia 2 alif mtrD.Xenia Li,thn 08,asli AB,tgn I,silver,ori, hrg 114jt/n, hub.081328683737/7443129

Daihatsu Xenia alif mtr D.Xenia Li,thn 05,silver,VR,ring 14,hrg nego, hub.081328683737/7443129

Daihatsu Taft D.Taft,thn 87,hitam,hrg nego,jln.wonosari KM 7,5 hub: 8260177/081328736142

Daihatsu xenia 1 jaya mtrDaiha tsu xen ia L i , thn 05 ,h i tam mtlk,AC,RT,VR,PS, hub:Jaya mtr,Jln.won-osari KM.6,T:6613999/ 08175473999

FORDFord Everest a/n th 05 coklat merah hub : harim mobilindo jl. Magelang km 5,8 (0274)580173Ford Escape th 03 silver B hub: garasi auto galeri telp 0811267929

Honda Odyssey Absolute B hitam th 04 hub: garasi auto galeri telp 0811267929Honda stream th 02 AB hitam hub : harim mo-bilindo jl. Magelang km 5,8 (0274)580173Honda odyssey absolute A?T th 04 B silver hub : harim mobilindo jl. Magelang km 5,8 (0274)580173H.civic wonder,hijau,thn 87,fulvar,istmwa,hrg 32,5jt/n, TT/kredit,hub:Maestro Mobil jl. Won-osari KM9,6.telp 7859298/081227239603

HONDA

(foto Honda jazz vtec th 06 B hitam hub : harim )Honda jazz vtec th 06 B hitam hub : harim mo-bilindo jl. Magelang km 5,8 (0274)580173

Honda accord jaya mtrH.accord cielo,thn 96,orange mtlk,AC,RT,VR,istmwa,tinggal pakai, hub:Jaya mtr,Jln.wonosari KM.6,T:6613999/ 08175473999

Honda Jazz jaya mtrH.jazz IDSI,thn 04,akhir,coklat muda mtlk,AC,RT.VR.DB,pjk panjang,ori, hub:Jaya mtr,Jln.wonosari KM.6,T:6613999/ 08175473999

Honda maestro alif mtr H.maestro thn 91,wrn putih,istimewa,hrg nego, hub.081328683737/7443129

HYUNDAI

Hyundai shantafee th 02 B silver hub: merpati plaza jl. Magelang 135 A (0274) 562339Hyundai Trajet th 01 AB abu-abu hub : harim mobilindo jl. Magelang km 5,8 (0274)580173Hyundai atoz th 05 B biru muda hub : harim mobilindo jl. Magelang km 5,8 (0274)580173Hyundai shantafee th 02 B silver hub: merpati plaza jl. Magelang 135 A (0274) 562339

foto hyundai avega merpati)Hyundai Avega th 08 AA hitam hub: merpati plaza jl. Magelang 135 A (0274) 562339

Izusu panther jaya mtr I .panther grand deluxe,thn 95,biru m t l k , A C , R T, V R , D B , h u b : J a y a mtr,J ln .wonosar i KM.6,T:6613999/ 08175473999

ISUZU

Izusu panther alif mtrI.panther LS,thn 03,wrn smovk silver,AD tgn I,ori luar dlm.istmewa,hrg 137jt/n, hub.081328683737/7443129

Izusu panther PU alif mtrIzusu panther PU,thn 03,putih,asli A B , t i n g g a l p a k a i , h u b : 081328683737/7443129

Izusu panther 1 maestro mblIzusu panther samurai,thn 91,me-rah silver,fulvar,istmwa,hrg 44jt/n, hub:Maestro Mobil j l .Wonosari KM9,6.T:7859298/081227239603

I.panther long,thn 92,biru,istmwa,hrg 4 7 , 5 j t / n , T T / k r e d i t , h u b : M a e s -t r o M o b i l j l . W o n o s a r i K M 9 , 6 .T:7859298/081227239603

Kia alif mtrKia carnival diesel,thn 01,H tgn I,fulvar,hrg 88jt/n, hub: 081328683737/7443129

KIA

(foto kia careens merpati)KIA Carens th 03 coklat AD hub: merpati plaza jl. Magelang 135 A (0274) 562339

KIA carrens th 01 biru K hub : harim mobilindo jl. Magelang km 5,8 (0274)580173KIA Carnival th 00 AB coklat hub : harim mo-bilindo jl. Magelang km 5,8 (0274)580173

(foto Mercy C200 AB silver th 01 hub: garasi)Mercy C200 AB silver th 01 hub: garasi auto galeri telp 0811267929

(foto Mercy A140 B th 01 merah hub : harim)Mercy A140 B th 01 merah pasti pas hub : harim mobilindo jl. Magelang km 5,8 (0274)580173

Mercy C200 AB th 95 biru hub : harim mo-bilindo jl. Magelang km 5,8 (0274)580173

(foto mercy C180 merpati)Mercy C180 Abu-abu th 95 hub: merpati plaza jl. Magelang 135 A (0274) 562339

Mercy E220 jaya mbl M e r c y E 2 2 0 m a s t e r p i e c e , t h n 94/96,RT,VR,AC,biru ,AB, cash/kredit. hub:Jaya mtr,Jln.wonosari KM.6,T:6613999/ 08175473999

Mercy C mercy C 200,abu2 mtlk,thn 96,hrg 100jt/n, istimewa,jln.utama no.3 pugeran,hub:4333486/6415646/08128479686

MERCY

Mitsubishi kuda alif mtrM.kuda GLS diesel,thn 00,AB tgn I ,AC double,PW,hrg 85j t /n , hub: 081328683737/7443129

MITSUBISHIM. L 300 PU,thn 08,Ab tgn I dr baru,istmwa,hrg 122jt/kredit Dp.40jt,3thn angsran Rp.3.383.000- (35X), hub:Maestro Mobil j l .Wonosari KM9,6.T:7859298/081227239603

MITSUBISHI

OPELOpel Blazer,thn 02,B,biru mtlk,ori,fulvar,istmewa,hrg 69jt/n TT/kredit,hub:Maestro Mobil j l .Wonosari KM9,6.T:7859298/081227239603

PEUGEOTPeugeot 206 AB th 04 merah hub : harim mo-bilindo jl. Magelang km 5,8 (0274)580173

(foto Suzuki Baleno th 01 AB merah hub : harim )Suzuki Baleno th 01 AB merah hub : harim mobilindo jl. Magelang km 5,8 (0274)580173

Suzuki vitara jaya mtr S.vitara,thn 92,putih,fulvar,full audio,AC,RT,VR,TV,CD,PS,istmwa, hub:Jaya mtr,Jln.wonosari KM.6,T:6613999/ 08175473999

Suzuki Eleney S.eleny,thn 92,AB kota, hrg 38 jt/n, jln.won-osari KM 7,5 hub: 8260177/081328736142

Suzuki katanaS.katana thn 90,hijau mtlk,cat baru,interior baru,mesin bagus,hrg 34 jt/n, jln.wonosari KM 7,5 hub: 8260177/081328736142

Suzuki escudo maestro mblS.escudo,thn 95,hijau mtlk,hrg 77,5jt/n,audio, TT/kredit,hub:Maestro Mobil jl.Wonosari KM9,6.T:7859298/081227239603

Suzuki amenity maestro mblS.amenity,putih,thn 91,fulvar,istmwa,hrg 3 6 , 5 j t / n , T T / k r e d i t , h u b : M a e s -t r o M o b i l j l . Wo n o s a r i K M 9 , 6 .T:7859298/081227239603

TIMOR

(foto timor merpati)Timor S sisj 00 AA coklat hub: merpati plaza jl. Magelang 135 A (0274) 562339

Timor S sis 97 R hitam hub: merpati plaza jl. Magelang 135 A (0274) 562339

TOYOTA Toyota Fortuner A/T th 05 AB cream hub : harim mobilindo jl. Magelang km 5,8 (0274)580173Toyota kijang SGX th 00 B coklat hub : harim mobilindo jl. Magelang km 5,8 (0274)580173Toyota avanza G th 05 hitam B hub : harim mobilindo jl. Magelang km 5,8 (0274)580173Toyota avanza G vti th 08 B hitam hub : harim mobilindo jl. Magelang km 5,8 (0274)580173Toyota kijang Montana th 91 merah AB hub: merpati plaza jl. Magelang 135 A (0274) T.kijang G thn 95,merah maron,,fulvar,istmewa,hrg 67,5jt/n,TT/kredit,hub:Maestro Mobil j l .Wonosari KM9,6.T:7859298/081227239603T. 120 ss,thn 07,putih,asli AB,tgn I,hrg 65jt/n, hub.081328683737/7443129T.corolla twincam 1.6 SE,limited,thn 89,hrg 39jt/n,fulvar,PS+PW+AC+VR 16+cover jok totti,hrg/n,TT/kredit,hub:Maestro Mobil j l .Wonosari KM9,6.T:7859298/081227239603

(foto hardtop ijo merpati)Toyota Hardtop th 77 AB diesel hijau hub: merpati plaza jl. Magelang 135 A (0274)

(foto hardtop merah merpati)Toyota hardtop merah AB hub: merpati plaza jl. Magelang 135 A (0274)

Toyota Kijang jaya mtrT.kijang grand extra 1.8,thn 95 akhir,hijau mtlk,AC,DB,RT,VR,pjk panjang,ori, hub:Jaya mtr,Jln.wonosari KM.6,T:6613999/ 08175473999

Toyota corolla T.corolla all new,,thn 96, AA tgn I,hrg nego, hub: 0274-6554560

Toyota 120 alif mtrT. 120 ss PU,thn 07,AB,tgn I,putih,hrg 63 jt/n, hub.081328683737/7443129

Toyota corolla jaya mtrT.corolla all new,thn 96,abu2 mtlk,AC,RT,VR,PW,PS,istimewa, hub:Jaya mtr,Jln.wonosari KM.6,T:6613999/ 08175473999

(foto Cj 7 merpati)Jeep Cj 7 th 81 hitam H hub: merpati plaza jl. Magelang 135 A (0274) 562339

( foto VW Caravelle GL biru th 99 hub: garasi )VW Caravelle GL biru th 99 hub: garasi auto galeri telp 0811267929

VW

Dijual 1 set Gebyok (3 Gebyok) th 1927 ukuran masing2 tebal 7 cm, lebar 217 cm, tinggi 347 cm, Hub : 081802572435

PROPERTY

PERUMAHANTggl 7unit TlagaAsriCebonganT60/160:239jt ada T40,T86,S’Plain SHM,IMB,BsKPR6524420,0818274674

K0403/0204Lva

Perum Griya Pitaloka WedomartaniAda 62unit, Trjual 35 unit.Mulai T45 Hrg220jt.SHM,IMB, OK.Hub:7472433

K0403/0204Lva

Griya Mitra Asri Bantul,97jtan DP Ringan,T.36& 45,Minimalis Mdrn Dibuka Thp 2&3. Hub : 883825 / 6940110

K1511/13121Mll

Perum Mitra Land Estate Lok Jl.Anggajaya Concat.Tipe mulai 90/120 Fas: Tlp, List Ground Cable,Wather Heater, AC,Lok. Strat-egis.DP bs diangsr.Hub : 883825/69401106940110

K1511/1412Mll

Rumah Termurah di Jogja,Angsuran Hanya 20.000/hari.CP:0274-7842626/6882268

K01/3012MII

PERUMAHAN

PERUMAHAN (+Foto:baris 2009/Jogja Vila’s 4 Okt.jpg)Jogja Villa’s tepi jl Raya Palagan2km keutra Hyatt,Ijin komplitSHM,kav min200m2.Kwsn jadi.Hrgpaling murah.Pagi DP Sore Dibangun-Hub:6411959,9276277,08812648126

K0903/0704Lva

PERUMAHAN

PERUMAHAN (+Foto/Baris 2009/Griya Pita-loka 13 Okt) Perum Griya Pitaloka WedomartaniAda 62unit,Trjual 35unit.Mulai T45Hrg220jt.SHM,IMB,OK.Hub:7472433

K0403/0204Lva

PERUMAHAN (+FOTO:Baris 2010:Permata Sedayu 23)Angsuran Rp450.000/Bln Atau Rp 20.000/hari,Hanya diPerumahan Permata Sedayu.H:6510574-6670610

K2301/2102MLeo

RUMAH DIJUAL(+Foto:Baris 2009/Rmh B Diah 4 Feb 2010)Djual Rmh LT:600m2,LB450m2,Lokasi:Maguwo Utara,Utara Makro.Hrga:1,3 M/Nego.Hub:0811254555/TP

K0402/0603Endik

TANAH DIJUAL

J u a l T n h L ; 1 8 8 8 m 2 L e b a r d p n : 1 6 m , S H M , B e l a k a n g S P B U /d p n e l p i j i M e d a r i S l e m a n . H u b : 08122964665/0818467310

K05/1903

Dijual Tanah dikawasan Jl.Gejayan SHM.L:369m. Dua Muka.Stra tegis. Hub: 7006355/08157968355

K2502/2603Lva

Dijual Tanah Lokasi Pinggir Jalan Aspal Dekat PPPG Kesenian Jl.Kaliurang 2Ka ling @500m2 Hubungi=081229443922/0274-3001440

K1602/1703Prnm

Tanah SHM L230m,Pinggir Jl Potrowangsan Pakem.Hub:081 5685 3385

KAri

Di jua l tanah 1 .665 m2, lokas i deka t k o m p l e k s P E R TA M I N A P u r w o m a r -t a n i S l e m a n D I Y, m a a f t a n p a p e r -a n t a r a . P e m i n a t s e r i u s h u b u n g i 08159402402.Tanah SHM L1001m2,J l Pakem-Tur i K m 2 M a n g u n a n , P a k e m , S l m n . D k t Pom bensin Jar ingan Listr ik/ telp ada.hub08156870134

KAri dst

B U . J U A L TA N A H + B A N G U N A N L t . 6 6 0 m 2 L B . 3 0 0 m 2 L o k a s i : J o n g k e , Sendangadi , Mlat i .Harga Nego.Hub : 081328748849.

K2501dst

RUMAH DIJUAL (+FOTO:BARIS 2010/Rmh Nissa 15 Feb )Hanya 535Jt Rmh Jl Anggajaya II/291B CC,2Lt, LT/LB134/150,4KT,2KM,RM,RT, Carport,H: 08122662795

K1602/1503

RUMAH DIJUAL (+Foto: Baris 2010/Rmh Bu Endah 19 Feb)Dijual Bangunan Arsitektur Belanda L1500m2 diten-gah kota,Tanpa perantara.Hub : 0274-414264.

K1902/2003Endik

RUMAH DIKONTRAKAN ( + FOTO : diserver/kiklan/Baris 2010/Foto Rmh 20Feb)Dikontrakkan Rumah LB : 156m2 L:13M Lok : Timur Mbok Berek Kalasan.Hub : 085878792428 / 6582083 TP.

K2002/2103

RUMAH DIJUALJual Rmh Mewah Full Furniture (JOGJA GUEST HOUSE) siap pakai,LT:904m2,LB:500m2,AC,Klm Renang,Jl Padma Blkg Htl Hyatt Sblh Pdk wst Rmh Mertua.081 32906 7777

K1702/1803Raso

Dijual/dikontrakka rumah, toko dan kost-kostan + 500m tepi Jakal km 15 lokasi istimewa. Hub.08783905035/081326648108.maaf TP.

RUMAH DIJUAL

RUMAH DIJUAL

PERUMAHAN (+Foto :Baris 2009/Kentungan Town House 24 Des)GilangAsri T55/105 Tp jl.Wiyoro,Kentungan Town House,T110/130,SHM, IMB,.H: 7162902, 08122954602

K0603/0404Endik

Rumah Dijual (+foto:Baris 2010/Rmh P Ony 9 maret)Djl Rmh diGriya Krng Anyar Asri 2Lt,LT132m,LB100m,4kt,2km,Grs Hub:085729259888/081328686190

K0903/0704Lva

Rumah Dijual (+foto:Baris 2010/Rmh P Rais 9 maret)Rmh Modern Siap huni SHM+IMB Bs KPR T74/105,3kt,2km,1R,Kluarga Rtm,Dpr,carport,sumur,Jemuran Luas dak Atas,Taman,sumur.Strgs Lok lingk kmps UMY,Jln lebar, 200m dr RingRoad.Hrg250jt.Hub: 0274-7110278/6919577

K0903/0704Lva

RUMAH DIKONTRAKANDikontrakan rmh baru di Ds. Jenen-gan Sltn persis GOR MAGUWOHARJO Slmn. 3 kmr tdr, list 1300, ac. Hub. 0274 8225966/081804127459

RUMAH DIKONTRAKKAN (+Foto:Baris 2010/Rmh P yoyok 10 maret)Rmh Dikont dlm kota,2Lt,5Kt,1Km,dpr,tlp,1300W,Dkt UII hukum.Mbl tdk msk(jln2,5m)9jt/th.H:7156571

K1003/0804Lva

Rumah Dijual lokasi di Salatiga. LT/LB 960 / ±380 full jati, Telp, List 1300W, Garasi, PDAM, TP.Harga Nego. Hubungi 087839083481.

KdstNN

Dijual rumah Lok:Tetep Randuacir Argomu-lyo Salatiga.SHM.L315m2.Hrga250Jt NEGO. TP.Hub:0274-3281691

KdstNNg

PERUMAHAN (+ foto : server/ kikl/Baris 2009/Rumah Azzafira 13 Nov)Azzafira Residence,Ngipik,Baturetno Btl,T36/45 Fas:Msjd,LineIntrnet Tmn,LingkAmn&Nymn.H:6876777/6648048/6580697

K1203/1004Lva

PERUMAHAN (+Foto :Baris 2010/MSR A 13 maret)ArviaMulia CondongCatur,JlAnggajaya II condongcatur,4unit trakhir,2Lntai80/124,500Jt-an,CP:0274-3262321, 0818279321

K1303/1104Ina

PERUMAHAN (+Foto :Baris 2010/MSR B 13 maret)Lokasi:Jl Ganesha IVa,No6 Timoho,114/103m2 lengkap dg SHM,OMB,CP:0274-7157609,0818463352

K1303/1104Ina

PERUMAHAN (+Foto :Baris 2010/MSR C 13 maret)Penawaran Khusus s/d 30April2010,Rp400Jtan,Kavling Trbatas.CP:0274-6663355,08157926006

K1303/1104Ina

RUMAH DIJUALPERUMAHAN

Page 20: radarjogja 17 maret 2010

RADAR JOGJA Rabu Wage 17 Maret 2010

KULONPROGO - GUNUNGKIDUL20

KULONPROGO - Geliat perekonomian warga Kulonprogo semakin kentara. Indikasinya, taraf hidup warga mengalami peningkatan. Pertumbuhan ekonomi tahun 2009 lalu mengalami kenaikan dibandingkan tahun sebelumnya. Jika pada tahun 2008 pertumbuhannya 4,21 persen, pada akhir 2009 lalu meningkat menjadi 4,71 persen.

Bupati Kulonprogo Toyo Santoso Dipo mengatakan, per-ekonomian di Kulonprogo mengalami peningkatan cukup baik. Ini terlihat dengan adanya penurunan jumlah keluargaprasejahtera dan berkurangnya jumlah pengangguran di bumi menoreh.

Peningkatan ini akan terus diupayakan dimasa mendatang. ”Jumlah ke-luarga prasejahtera menu-run hingga 37,09 persen. Sedangkan jumlah pen-gangguran saat ini ada 11.057 orang. Mengalami penurunan dibandingkan tahun sebelumnya yang berjumlah 12.566 orang,” ujarnya ketika menyam-paikan Laporan Pertang-gung Jawaban (LPJ) Tahun 2009 dihadapan DPRD Kulonprogo dalam Sidang Paripurna yang diadakan Senin (15/3) malam.

Toyo menjelaskan, seiring dengan berbagai usaha yang dilakukan untuk menggerakkan perekonomian masyara-kat. Selain itu, juga dilakukan upaya untuk menjaga iklim investasi yang baik sehingga para investor berminat untuk menanamkan modalnya di bumi Binangun. Sebab, denganbanyaknya pabrik yang bermunculan akan menyerap tenaga kerja yang ada.

Toyo mengungkapkan, untuk tahun 2009 lalu nilai investasi yang masuk ke Kulonprogo sebanyak Rp 659 miliar. ”Sudah banyak investor asing dan dalam negeri yang sudah mulai berdatangan. Semoga saja pembangunan sejumlah industri di Kulonprogo dapat diwujudkan,” imbuhnya.

Ketua DPRD Kulonprogo Yuliardi memberikan apresiasi dengan adanya peningkatan perekonomian masyarakat. Hanya saja, dirinya berharap agar kedepannya eksekutif lebih fokus mengurangi jumlah pengangguran paling tidak sampai separo dari jumlah yang ada.

Di samping itu, penyiapan tenaga kerja juga perludisikapi dengan bijak. Pengyiapannya tidak hanya sekadar men-dorong masuknya investor ke Kulonprogo saja.”Penyampaian LPJ baru akan kita tanggapi dan bahas di intern dewan terlebih dahulu. Tapi secara umum kami beranggapan positif atas kema-juan yang terjadi,” ucapnya ketika dikonfi rmasi terpisah. (ila)

KULONPROGO - Jelang pelaksanaan Ujian Nasional (Unas) pekan depan, ribuan siswa sekolah setingkat SMP dan SMA/SMK di Kulonprogo

melakukan doa bersama kemarin (16/3). Doa bersama ini ditujukan untuk menguatkan hati mereka dalam menghadapi Unas.

Kegiatan ini diadakan Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) bersama Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Ca-bang Kulonprogo. Ketua IPPNI Cabang Kulonprogo Siti Muth-mainnah mengatakan, kegiatan

ini digelar untuk memberikan dorongan dan motivasi kepada para siswa-siswi yang akan menghadapi Unas.

Mendekati waktu pelaksanaan yang tinggal hitungan hari, un-gkapnya, para siswa biasanya tegang dan stres. Bahkan ada pula yang merasa ketakutan terhadap soal ujian yang akan diberikan. Maka itu, agar mereka

lebih kuat dalam menjalani ujian kelulusan ini diperlukan satu dorongan moral.

”Setidaknya ada sekitar tiga ribu siswa yang ikut dalam doa bersama ini. Kekuatan doa bisa menguatkan hati dan memotivasi mereka,” ujarnya.

Salah seorang siswa, Akhid Prasetyo, 17, mengatakan hatin-ya berdebar-debar dalam meng-

hadapi Unas. Kendati begitu, siswa SMK Ma’arif 1 Wates ini mengaku sudah

mempersiapkan diri. Selain belajar rutin, dirinya juga mengi-kuti les mata pelajaran yang diujikan.

”Deg-degan juga, tapi tetap akan berusaha sebaiknya agar lu-lus. Tak lupa berdoa untuk men-guatkan hati,” tuturnya. (ila)

REREN INDRANILA/RADAR JOGJA

BERHARAP LULUS: Sekitar tiga ribu siswa mengikuti doa bersama jelang pelaksanaan Ujian Nasional (Unas) di Masjid Agung Wates kemarin. Unas akan dilaksanakan pekan depan.

Ribuan Siswa Kuatkan Hati

Sekolah Pinggiran Hati-hati Sikapi Unas

GUNUNGKIDUL - Sejumlah sekolah di Gunungkidul men-gaku tidak berani menargetkan kelulusan seratus persen. Sikap yang terkesan hati-hati ini meng-ingat dinaikkannya standar nilai kelulusan.

Kondisi itu terutama dialami sekolah yang berada di ping-giran. Salah satunya adalah SMP Negeri 2 Patuk. Pengelola sekolah ini mengaku tidak berani menargetkan semua siswanya lulus Unas mendatang.

”Untuk bisa lulus seratus pers-en, kemungkinan ada. Tapi, itu sangat kecil,” kata Poniyah, guru SMPN 2 Patuk kepada wartawan kemarin.

Berkaca saat Unas tahun lalu, angka tidak lulus di sekolah tersebut terbilang rendah. Tahun 2008 lalu, siswa di sekolah itu yang tidak lulus tercatat 18 anak. Adapun saat try out yang diada-kan Diknas Propinsi DIJ beber-apa bulan lalu, yang lulus hanya 12 siswa dari jumlah total 64 siswa. Untuk menghadapi Unas, para guru SMPN 2 Patuk terus menggenjot siswanya dengan memberi pelajaran tambahan.

Kondisi berbeda terjadi di sekolah yang berada di perkota-an. Pengelola SMPN 2 Wono-sari mengaku optimistis mampu mencapai target seratus persen lulus. Wakil Kepala Bagian Hu-mas SMPN 2 Wonosari Tukiman mengungkapkan, sudah sejak awal tahun ajaran sekolahnya fokus pada pembinaan murid

kelas 3. Pendalaman materi di sore hari digelar selama dua jam setiap Senin hingga Kamis.

Tahun 2008 lalu, SMPN 2 Wonosari mampu meluluskan semua siswanya. ”Kegiatan itu ditempuh untuk memberi kesia-pan kepada siswa dalam meng-hadapi unas,” kata Tukiman.

SMAN 1 Wonosari juga yakin

bisa meraih kelulusan seratus persen. Label sebagai sekolah favorit menjadikan para guru dan siswa bersemangat untuk mewujudkannya.

”Insyaallah kami mampu me-luluskan semua siswa kami,” kata Anjar Purba Asmara, salah seorang guru setempat.

Berdasar hasil try out tingkat SMA Gunungkidul yang digelar beberapa hari lalu, kelulusan siswa SMA dari jurusan IPS sebanyak 46 persen. Sedangkan jurusan IPA mencapai 52 persen.

Kelulusan siswa dari sekolah menengah kejuruan (SMK) lebih baik dari SMA. Tingkat kelulu-sannya mencapai 70 persen.

Kepala Seksi Kurikulum Bi-dang Pendidikan Menengah (Dikmen) Disdikpora Gunung-kidul Ali Ridho mengatakan, ha-

sil kelulusan siswa IPS dari tahun lalu memang rendah. ”Memang begitu ya,” ungkapnya.

Anggota Komisi D DPRD Gunungkidul Heri Nugroho berharap kelulusan Unas siswa di Gunungkidul tahun ini bisa menggembirakan. Namun, dia mengaku khawatir angka kelu-lusan siswa di pinggiran tidak sebagus yang diharapkan karena adanya berbagai kendala.

“Saya berharap siswa di ping-giran juga bisa lulus dengan hasil yang bagus. Tapi kalau bicara jujur, selama ini kesen-jangan memang masih terjadi jika dibanding dengan sekolah di perkotaan. Dari segi fasilitas, jumlah guru, sampai ketersedi-aan buku jauh berbeda. Ini yang membuat kekhawatiran kita,” katanya. (hsa)

Tak Berani Target Semua Lulus

KULONPROGO - Sebagai upaya pendukung pengemban-gan batik lokal, sejumlah pemba-tik di Kulonprogo mengusulkan adanya daerah yang dijadikan sentra batik. Sentra batik ini perlu diwujudkan agar memu-dahkan perajin dalam mema-sarkan dan mempromosikan hasil karyanya. Daerah yang diusulkan menjadi sentra batik itu adalah Kecamatan Lendah.

Usulan ini didasarkan ban-yaknya perajin batik yang ada di Lendah. Jumlahnya mencapai ratusan perajin.

K e t u a A s o s i a s i P e r a -j in dan Pengusaha Ba t ik Kulonprogo Umbuk Hary-

anto mengatakan, Lendahmerupakan daerah penghasil batik terbesar di Kulonprogo. Di wilayah ini terdapat tiga ratus perajin batik yang masih eksis.

”Tidak salah jika kecamatan Lendah dijadikan sentra batik. Dengan adanya sentra, tentunya bisa memacu pemasaran batik itu sendiri. Peminat batik bisa langsung kulakan disana, oto-matis membantu pengemban-gan batik lokal. Apalagi disana terdapat berbagai macam jenisbatik,” ujarnya.

Menurut Umbuk, dalam me-nentukan suatu sentra hanya memerlukan sedikit biaya. Ber-

beda dengan pembuatan pasar batik, yang memerlukan biaya besar karena harus membangun tempatnya. Namun, dengan pemberian nama sentra batik, biaya yang dikeluarkan Pemkab Kulonprogo menjadi tidak ter-lalu banyak.

Cukup dengan membuat tulisan

atau gerbang masuk ke Lendah yang menyatakan wilayah itu sebagai sentra batik. ”Sentra batik ini juga bisa dijadikan alternatif wisata di Kulonprogo. Sembari berlibur, mereka juga bisa menikmati cara membuta batik lokal,” imbuhnya.

Dari pantauan Radar Jogja,

geliat perajin batik di Lendah memang dinamis. Perajin di sana dikenal inovatif dalam mengembangkan karya batik agar lebih laku di pasaran. Ba-tik yang dikembangkan warga mulai batik glitter, batik motif karikatur, hingga motif batik rusak-rusak. (ila)

GUNUNGKIDUL - Seorang remaja diduga menjadi korban jejaring sosial facebook (FB). Noviana Candra Dewi, 13, warga Dusun Winong RT 02 RW 06 Siraman, Wonosari, diduga meninggalkan rumahnya bersama seseorang dikenalnya lewat facebook sejak beberapa hari lalu.

Hingga Selasa sore kemarin, Noviana belum pulang. Sri Wa-hyuni, 32, ibu Noviana, lantas melaporkan hal itu ke kepolisian pada Senin (15/3) sore.

Korban yang masih tercatat sebagai pelajar kelas 1 sebuah SMP negeri di Wonosari ini dilaporkan menghilang selama lima hari sejak Jumat (12/3) lalu. Menurut Sri, anaknya itu sangat rajin ke warung internet (warnet) untuk membuka facebook. Selain di warnet, Novia juga sering memperbarui status dan berkomu-nikasi di facebook dari handphone miliknya.

Semenjak keranjingan facebook, Novia sering menggunakan handphone milik Sri. Sejak itu, telepon genggamnya sering mendapatkan panggilan dari orang yang tidak dikenal. Sang penel-epon mengaku sebagai kenalan Noviana. ”Anak saya meski masih kelas 1 SMP, namun badannya bongsor. Sebelumnya memang sering minta izin pergi ke warnet. Bahkan, saya sering menerima telepon nyasar dari seorang laki-laki yang mengaku kenalan anak saya. Orang itu mengaku tinggal di Jogja,” ungkapnya.

Sebelum meninggalkan rumah, Sri mengaku sempat menasi-hati Noviana supaya tidak main HP terus-terusan. Ia beralasan saat ini sudah mendekati ujian mid semester sehingga harus rajin belajar. Mendapatkan nasihat itu, Noviana sempat marah. Tanpa sepengetahuan Sri, Noviana meninggalkan rumah dengan membawa pakaian.

Mengetahui anaknya pergi, Sri bersama keluarganya berusaha melacak ke tempat teman-teman Noviana. Namun, usaha itu tak membuahkan hasil. ”Kata temannya, anak saya sebelumnya pernah bilang mau main ke Jogja. Padahal, anak saya itu belum pernah pergi jauh sendirian,” kata Sri.

Kasatreskrim Polres Gunungkidul AKP Qori Okto Handoko membenarkan telah menerima laporan tersebut. Dia menyatakan langsung menindaklanjuti laporan tersebut. ”Kami akan meminta keterangan dari para saksi,” katanya.

Tatik Suryandari, guru dan wali kelas Noviana, mengakui sudah beberapa hari Noviana tidak berangkat sekolah. Pihak sekolah sudah mendapatkan keterangan dari orang tua Noviana perihal alasan tidak masuk sekolah. (hsa)

GUNUNGKIDUL - Aktivis pecinta alam di Gunungkidul berharap Rancangan Peraturan Rencana Tata Ruang dan Ren-cana Tata Wilayah (RT/RW) Gunungkidul disusun dengan materi sempurna. Dasarnya, RT/RW menjadi benteng untuk menghentikan eksploitasi sum-ber daya alam.

Aktivis pencinta alam Istyaro-ka Mahiro berharap rancangan tersebut memperhitungkan ka-wasan ekologi secara tepat. Apa-lagi, ungkapnya, saat ini masalah lingkungan di Gunungkidul sudah sangat genting.

Banyak wilayah yang seharus-nya menjadi kawasan penyangga bagi kelestarian lingkungan justru dieksploitasi. “Akibatnya, saat ini Gunungkidul sangat rawan terkena bencana, sep-erti banjir atau tanah longsor,” ujarnya kemarin.

Istyaroka, yang juga ketua Lembaga Diskusi Putra Bangsa Gunungkidul, menyoroti ben-cana longsor yang terjadi di Gu-nungkidul Rabu (10/3) pagi lalu. Tepatnya di RT 06/01 Dusun Watugajah, Gedangsari.

Longsor itu menyusul peristiwa yang sama tiga hari sebelumnya terjadi di wilayah lain di Keca-matan tersebut. Pada Minggu (7/3) malam, hujan deras yang

mengguyur wilayah Dusun Ge-dangsari RT 01/01 mengakibat-kan bangunan talud jebol.

Istyaroka, yang juga maha-siswa pencinta alam dari UNY ini, menyatakan keraguannya terhadap konsistensi masyarakat dan pemerintah untuk mematuhi aturan. Saat ini, kata dia, banyak sekali aturan yang dilanggar para pejabat.

Dia mencontohkan, maraknya

terjadi peralihan lahan dari hutan dan pertanian ke permukiman. Pihaknya juga khawatir jika rancangan tersebut justru akan dijadikan sebagai jembatan un-tuk melegalkan peralihan lahan. Terutama alih fungsi lahan dari pertanian ke industri dan pari-wisata.

Selama ini, kata Istyaroka, se-buah lahan selalu dikalkulasi un-tuk peningkatan pendapatan asli

daerah beserta pertumbuhan eko-nomi. Padahal, dalam penataan lingkungan, tidak hanya diperlu-kan kalkulasi pertumbuhan eko-nomi, tapi juga keberlangsungan lingkungan. Apalagi, para petani sebenarnya sudah merasakan bahwa perubahan lingkungan di berbagai wilayah telah menim-bulkan dampak negatif, seperti banjir atau sulitnya memperoleh air bersih. (hsa)

Punya Ratusan Perajin, Lendah Layak Sentra Batik

Pecinta Alam Minta Perhatikan Lingkungan

Pergi, Remaja Diduga Korban FB

Ekonomi Tumbuh 4,71 Persen

HENRI SAPUTRO/RADAR JOGJA

PERLU ATURAN: Batu putih banyak dijadikan sebagai bahan baku kerajinan. Kerajinan batu putih Gunung-kidul dijual ke pasar nasional maupun internasional.

Page 21: radarjogja 17 maret 2010

21RADAR JOGJA Rabu Wage 17 Maret 2010

LENSA

Boshe Gelar ILOVEMODELSJOGJA- What’s Up Boshe..! Boshe di Jalan Magelang

km 6,5 siap menggelar special event bertajuk ILOVE-MODELS. Event ini sengaja diadakan Boshe dengan

mengundang DJ Palma Mix serta MC Lady Key (D’Saint Retina) dari Jakarta.

Maka Rabu (17/3) malam nanti dance floor akan dipenuhi performance dari Famous Jogja Models yang akan menunjukkan kebole-hannya di atas catwalk.

Selain itu, DJ Juno – DJ Ditto – MC Hajimme – Sim-ply d’Best serta VJ Filliphoz pun siap menghibur para clubbers dengan perform yang special. Untuk club-

bers yang datang, Boshe yang juga memiliki karaoke room ini akan memberikan special offer 750K for 2 se-lected bottles before midnite, discount 20% for regular and premium bottles, free entry and free welcome drink for ladies. (bik)

SHOW SELEBRITI

Kekhawatiran Inneke Koesherawati Tentang Film Barunya

JAKARTA- Inneke Koesherawati, 34, main fi lm lagi. Pada fi lm besutan Opick berjudul Di Bawah Langit, Inneke me-nyambung lagi aktingnya di layar lebar setelah hampir 16 tahun absen. Terakhir artis berdarah Belanda itu bermain di fi lm Kenikmatan Tabu pada 1994. Karir fi lm-nya kemudian vakum setelah dia memu-tuskan berjilbab pada 2001. Sejak itu dia hanya bermain di layar kaca.

Apa gerangan yang membuat istri dari putra pemilik gedung Menara Shaidah, Fahmi Darmawansyah ini mau menerima tawaran Opick. ’’Apa ya? Yang pasti karena fi lmnya bagus. Langsung klik set-

elah baca naskahnya. Udah gitu kan saya ngefans sama Mas Opick. Jadi ketika ada tawaran main bareng saya mau,’’ jelasnya ketika ditemui di Djakarta Theater Senin malam (15/3) saat pemutaran perdana fi lm Di Bawah Langit.

Dalam fi lm tersebut, Inneke berperan sebagai Maesaroh, gadis pesantren dari daerah pesisir yang atas perintah orang tua menikah dengan Jaelani (Agus Kuncoro). Dia bilang sebenarnya peran itu tidak berbeda jauh dengan peran yang pernah dia mainkan sebelumnya. Bedanya, kalau sebelumnya di sinetron sekarang di layar lebar. ”Mengenai karakter sih tidak terlalu berbeda dan kesulitan mendalaminya,” ucap bintang serial Buku Harian Baim itu.

Tapi karena sadar sedang bermain fi lm, Inneke malah jadi panas dingin. Apalagid alam benaknya selalu teringat jika ini

adalah fi lm pertamanya setelah berjilbab. Dia mengakui ada rasa ketakutan dalam dirinya. ”Takut saja fi lmnya nggak ada yang nonton. Takut yang bikin fi lmnya rugi, takut nggak laku. Entah. Saya selalu dihantui rasa takut,’’ ceritanya.

Ketakutan itu makin besar setelah fi lm tersebut mengalami proses pasca syuting selama enam bulan. Itu waktu yang menu-rut Inneke tergolong lama. Perempuan cantik itu pun jadi kepikiran. ”Jangan-jan-gan fi lmnya nggak akan keluar. Saya udah takut parno (paranoid). Eh nggak tahunya keluar juga. Jadi lega,” ungkapnya.

Di sisi lain Inneke merasa bersyukur karena akhirnya mendapatkan peran yang sesuai dengan hati nurani. ”Saya tahu fi lmnya Mas Opick pasti nggak akan ada peran macam-macam. Pasti nuansanya religi. Saya suka banget fi lm-fi lm seperti itu,’’ ucap pemeran dalam sinetron Mu-

tiara Hati ini. Lama dirinya menanti tawaran seperti

ini. Ketika akhirnya tawaran itu benar-benar datang, dia malah kaget. ”Tidak percaya saja. Tapi atas izin suami akh-irnya saya coba,” imbuhnya.

Soal akting, Inneke tidak bisa direme-hkan. Permainannya sebagai Maesaroh terlihat begitu apik dalam fi lm tersebut. Sayang, debut Opick sebagai sutradara masih kurang sempurna. Pria yang lebih dulu dikenal sebagai penyanyi religi itu kurang teliti dalam menggarap detail fi lmnya itu.

Contohnya dalam cerita, kisah itu terjadi di daerah pesisir Jogjakarta. Namun syut-ing lebih banyak dilakukan di Malingping, Banten. Akibatnya sepanjang fi lm lebih banyak ditemukan kendaraan bersliweran dengan pelat nomor A. Padahal seharus-nya pelat AB. (jpnn)

Cari Pengganti SammyKERISPATIH tak mau lama-lama berjalan tanpa vokalis. Kemarin (16/3) bertempat di Studio The Joint, arteri Pondok Indah mereka mengadakan audisi mencari pengganti Sammy. Badai, juru bicara Kerispatih mengatakan kalau pihaknya ingin mencari vokalis dengan suasana baru. Mereka tak mau terjebak dengan karakter vokalis sebelumnya. ’’Sammy biarlah menjadi legenda Kerispatih,’’ katanya. Dari sekian banyak pendaftar mereka kemarin mengaudisi 100 peserta. Dari semua itu akan disaring menjadi 8 besar lalu tiga besar. Vokalis terpilih, lanjut Badai, kualitasnya harus di atas Sammy. (jpnn)

JAKARTA – Grup band Naif tak hanya menggelitik lewat lagu-lagunya. Tingkah dan penampilan para personelnya, yaitu David (vokalis), Emil (basis), Jarwo (gitaris), dan Pepeng (drumer), juga memiliki kekhasan dalam setiap per-forma. Hal itulah yang membuat Pepeng mengangkat cerita dan tokoh personel Naif dalam sebuah komik.

Hasilnya adalah komik seri berjudul Petualangan Naif dan Mesin Waktu: Radio Antik. Pemilik nama lengkap Franki In-drasmoro itu berhasil mengangkat Naif dalam sebuah komik sekaligus menjadi penanda baginya untuk memasuki profesi baru sebagai komikus.

’’Ide pembuatan komik ini sebenarnya dari saya pribadi. Memang saya ingin sekali jadi komikus. Ceritanya diambil dari perilaku anak-anak Naif. Soalnya, banyak cerita unik yang bisa diangkat,’’ kata Pepeng di CityWalk, Sudirman, setelah peluncuran komiknya.

Dalam peluncuran tersebut, Naif dengan personel lengkap tampil bareng. Penampilan mereka cukup mengobati rindu penggemar karena sudah lama Naif tak tampil. ’’Sebenarnya, kami masih aktif. Sering manggung. Tapi, kalau album baru, memang agak lama prosesnya. Mungkin April keluar,’’ kata David.

Soal profesi baru Pepeng, personel Naif yang lain menyata-kan mendukung. Ketika tahu mereka akan diangkat ke komik, semua bersemangat. Emil mengatakan, personel Naif yang lain tidak membatasi kreativitas Pepeng. Yang pasti, mereka senang karena Naif tidak hanya bisa dinikmati lewat lagu, tapi juga komik. ”Tapi, saya mau komplain nih. Ada yang kurang di komik ini. Saya terlihat kurang ganteng,” canda David disambut tawa personel yang lain. (jpnn)

JAKARTA- Penyanyi Sherina Munaf, 19, memiliki keinginan belajar ke Amerika Serikat. Pem-eran Sherina dalam Petualangan Sherina itu ingin mendalami fi lm scoring. Tapi sayang, keinginan-nya tersebut harus tertunda dulu karena dia harus fokus dengan karir.

’’Saya berharap rencana itu bisa secepatnya direalisasikan. Tapi sekarang masih banyak pekerjaan. Saya harus menyele-saikan pekerjaan dulu. Masih ada urusan album,’’ katanya kemarin (16/3) ditemui di EX Plaza. Di tempat itu Sherina merayakan ulang tahun Sherina Fans Club yang ke-10.

Namun kekasih Raditya Dika itu menegaskan rencana tersebut pasti akan diwujudkan.

Pelantun Primadona tersebut menjelaskan kalau dia ingin mendalami musik film kar-ena sejak kecil sudah tertarik dengan bidang itu. Menden-garkan soundtrack fi lm adalah

kebiasaannya sehari-hari saat masih kecil. Itu masih berlanjut hingga sekarang. ’’Aku familiar banget dengan dunia itu. Tidak hanya lagu-lagu ya, musik instrumental yang digunakan di fi lm juga aku perhatikan,’’ ucapnya.

Rencananya Sherina ingin belajar di Boston University. ’’Karena memang disitulah tempatnya. Orang tua juga sudah pengen banget aku berangkat ke sana. Mereka ingin agar aku bisa mengembangkan bakat,’’ tuturnya.

Tapi Sherina harus memper-siapkan diri dengan matang. Karena sistem masuk sekolah itu adalah audisi. Jika dalam audisi gagal, maka dia tak bisa belajar di tempat itu. Untuk itulah sekarang Sherina banyak membaca buku dan belajar tentang dasar-dasar musik. ”Kalau dapat kesempa-tan sekolah di sana saya pasti tidak akan menyia-nyiakanya,” katanya. (jpnn)

LONDON- Kabar mengejut-kan datang dari pasangan sutra-dara Sam Mendes, 44, dan aktris Kate Winslet, 34,. Tak pernah ada rumor negatif, tiba-tiba mer-eka mengumumkan perpisahan setelah tujuh tahun menikah. Dalam kesepakatan perpisahan, mereka sepakat untuk tak mem-permasalahkan hak asuh anak dan harta gono-gini sebesar USD 30 juta (Rp 274 miliar).

Dikutip dari Associated Press, menurut juru bicara fi rma hu-kum yang mengurus perceraian mereka, Schilings, perpisahan tersebut adalah perpisahan yang “baik-baik dan dilandasi sebuah kesepakatan yang saling men-guntungkan”. Hanya, Schil-ing tak menyebut secara detail penyebab pasangan tersebut memutuskan mengakhiri bahtera rumah tangganya.

Menurut sebuah sumber yang dekat dengan Sam Mendes, penyebab utama adalah soal ke-bosanan. ”Sam lelah dan bosan dengan pekerjaannya, dan itu terbawa ke dalam pernikahan mereka,” ucapnya.

Pada besutan terakhirnya, Men-des menyutradarai istrinya send-iri yang beradu akting dengan Leonardo DiCaprio. Ironisnya, fi lm yang berjudul Revolutionary Road tersebut bercerita tentang sebuah kehidupan pernikahan yang sudah dingin, membosank-an, dan akhirnya kandas. Dalam fi lm itu ada adegan Winslet be-radegan mesra dengan DiCaprio. Saat itu Winslet sempat merasa canggung. ”Ini sangat aneh. Leo adalah sahabatku, sementara dia (Sam) suamiku,” ucap Winslet.

Perpisahan tersebut tak urung membuat Winslet sedih. ”Dia (Kate) adalah orang yang ber-pikir bahwa pernikahan mer-eka untuk selamanya. Kini dia

mempunyai dua anak dari dua perkawinan, yang ayahnya sudah bercerai dengan ibunya,” ucap seorang teman Winslet yang tak mau disebutkan namanya.

Kali terakhir keduanya tampak bersama ketika menyaksikan turnamen Tenis Wimbledon tahun lalu. Saat perayaan Oscar 2010 pekan lalu, Winslet datang sendiri. Ditanya di mana Men-des, Winslet menjawab pendek. ”Sedang mengasuh anak-anak,” jawabnya dengan menunjukkan paras muka gusar.

Winslet dan Mendes menikah

secara sederhana dalam sebuah upacara kecil di Karibia pada Mei 2003. Pernikahan itu adalah pernikahan kedua bagi Winslet, setelah bercerai dengan Jim Threapleton, seorang sutradara Inggris, pada 2001. Mendes pernah mendapat Oscar sebagai sutradara terbaik pada 1999 atas fi lm American Beauty, dan tahun lalu Winslet meraih Oscar aktris terbaik untuk fi lm The Reader. Winslet memiliki dua buah hati, Mia, 9, hasil pernikahan dengan Threapleton dan Joe, 6, buah kasih dengan Mendes. (jpnn)

Takut Tidak Laku Ditonton

FEDRIK TARIGAN/INDOPOS

MEDIA BARU: Personel Naif, Pepeng (kiri), Emil, Jarwo, dan David, kemarin.

Pepeng

Bikin Naif Jadi Komik

EVAN AGOSTINI, FILE/ AP PHOTO

MASIH RUKUN: Kate Winslet dengan piala Oscar yang didapatnya tahun lalu didampingi Sam Mendes saat menghadiri pesta Vanity Fair pada 24 Februari 2009.

FEDRIK TARIGAN/ INDOPOS

MASIH FOKUS KARIR: Sherina Munaf (kiri) rayakan ultah ke-10 fans clubnya di EX Plaza kemarin (16/3).

Persiapkan Diri Sekolah di Amrik

Hanya Bertahan Tujuh Tahun

VAKUM 16 TAHUN: Inneke Koeshera-wati saat menghadiri konferensi pers usai pemutaran fi lm yang dibintang-inya, Di Bawah Lan-git, Senin malam (15/3).

JPNN

Page 22: radarjogja 17 maret 2010

22 RADAR JOGJA Rabu Wage 17 Maret 2010

BELI JUAL BN TC BN

USD 9.125 8.825 9.225 EURO 12.525 12.225 12.625 AUD 8.325 8.025 8.425 CAD 8.875 8.575 8.975 GBP 13.800 13.500 14.000 CHF 8.525 8.225 8.625 SGD 6.525 6.625 HKD 1.175 1.275 JPY 100.25 95.25 102.25 MYR 2.715 2.815 SAR 2.425 2.525 WON 7.20 8.70 NT 273 308 BND 6.475 6.575 NZD 6.350 6.450 THB 273 308 YUAN 1.330 1.430 AED 2.425 2.525

P.T. BARUMUN ABADIAUTHORIZED MONEY CHANGER

INNA GARUDA HOTEL (LOBBY SELATAN)JL. MALIOBORO No. 60 YOGYAKARTA

Telp. (0274) 561155 Fax. 516769

Senin, 15 Maret 2010

Catatan : Kurs dapat berubah sewaktu-waktu

RESTO

Pringsewu Tutup Sehari SLEMAN- Restoran Taman Pringsewu Jogja tak

hanya piawai memanjakan pelanggannya, tapi juga para karyawannya. Untuk itu manajamen restoran yang berlokasi di Jalan Raya Magelang Sleman mengadakan kegiatan rutin tahunan berupa piknik karyawan.

Piknik akan dilaksanakan Kamis (18/3) besok dengan tujuan Pandawa Water World Solo diikuti 4 Cabang Pringsewu masing-masing, Pringsewu Jogja,Mie Pasar Baru Jogja, Pringsewu Solo dan Mie Pasar Baru Solo.

Mengingat kegiatan tersebut maka Pringsewu akan tutup selama satu hari yaitu Kamis besok. ‘’Kepada pelanggan kami minta maaf karena akan tutup satu hari,’’ jelas Chief Marketing Restoran Taman Pringsewu, Adiyanto Saputro.

Dikatakan, kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka mewujudkan IQS (Internal Quality Service). ‘’Kami berharap kegiatan tersebut bisa membawa dampak positif dalam keseharian kerja karyawan,’’ jelas Adiyanto. (bik/man)

KEPALA Bidang Perda-gangan Luar Negeri

Dinas Perindustrian, Perdagangan, dan Ko-

perasi (Disperindag-kop) DIJ Riyadi Ida

Bagus memberi isyarat tidak menolak diber-lakukannya ACFTA.

Dia mengakui neraca perdagangan DIJ den-

gan Tiongkok memang masih defi sit.

TAHUN 2009 lalu, ekspor produk dari Jogjakarta ke Tion-gkok hanya USD 1,31 juta. Se-dangkan produk Tiongkok yang masuk ke Jogjakarta mencapai USD 6,54 juta. Ini berarti ada selisih USD 5,23 juta.

Riyadi menilai ada beberapa produk DIJ yang tidak mampu

bersaing dengan produk Tiong-kok. Termasuk produk tekstil.

Menurutnya, sebelum ACFTA diperlakukan saja tekstil DIJ sudah kalah bersaing dengan produk Tiongkok. Produsen dari Tiongkok berani menjual dengan harga di bawah harga jual produk tekstil Indonesia.

Strategi yang bisa dilakukan adalah mengangkat citra produk Indonesia dengan memberikan pemahaman bahwa produk Indo-nesia berkualitas sehingga harg-anya agak mahal. Terlebih, kon-sumen sudah bisa membedakan dan membuktikan bawah tekstil Tiongkok dikenal murah tetapi kurang nyaman dikenakan.

“Produk dari negeri Cina (Tion-gkok) yang masuk Jogjakarta didominasi oleh barang modal. Di antaranya, bahan baku dan peralatan. Untuk produk ber-bentuk konsumsi masih sangat kecil yang masuk provinsi ini,” katanya.

Barang modal dari Tiongkok

yang masuk DIJ di antaranya kapas, benang, tekstil, mesin tekstil, bahan baku kulit, ker-tas, dan lainnya. Untuk produk DIJ yang bisa diterima pasar di Tiongkok sebagian besar adalah barang konsumsi atau barang jadi. Misalnya, mebel kayu, minyak atsiri, minyak cengkeh, teh hijau, teh hitam,

kulit disamak, kerajinan kertas, dan minyak kenanga. Ini berarti secara produk DIJ lebih diun-tungkan dan berpotensi dikem-bangkan lebih besar lagi.

Riyadi melihat ada sisi positif dari diberlakukannya ACFTA. Yaitu, bagi produsen dalam negeri bisa memberikan pelu-ang mendapatkan bahan baku dan peralatan yang lebih murah seiring dengan ditekannya biaya masuk.

”Produsen di DIJ bisa menekan biaya produksi. Produktivitas UMKM di DIJ bisa digenjot dalam berproduksi dan secara kuantitas mereka mampu me-nyuplai pasar lebih besar dari biasanya,” tegas Riyadi.

Secara umum persentase per-tumbuhan ekspor DIJ selalu positif terhadap neraca perda-

gangan. Seperti perdagangan ASEAN-India, ASEAN-Korea Selatan, dan ASEAN-Jepang.

”Di antaranya ekspor DIJ ke Korea Selatan tahun 2007 seki-tar 2 persen, tahun berikutnya 2008 menjadi 3,4 persen. Tahun lalu (2009) sudah diangka 6,73 persen. Demikian pula dengan Jepang, ekspor DIJ pada 2007 diangka 4,8 persen, tahun 2008 menjadi 5,4 persen dan tahun 2009 sudah menjadi 6,46 pers-en,” katanya. (hes)

ACFTA, Produk Lokal Potensial Bersaing (2-Habis)

Lebih Mahal karena Lebih Berkualitas

1112 USD1112 USD

Rp. 326.000Rp. 326.000

K-24 Academy Luluskan Angkatan Pertama

JOGJA - Ada cara tersendiri bagi Apotek K-24 untuk ikut ber-partisipasi mengurangi pengang-guran. Untuk bidang keapotekan, sebenarnya masih terbuka peluang. Hal saja bidang ini membutuhkan tenaga kerja yang terampil.

‘’Pusat pelatihan yang di sebut K-24 Academy milik PT K-24 Indonesia didirikan untuk melatih semua calon karyawan dan mem-bina karyawan K-24. Kami send-iri sulit mendapatkan tenaga kerja yang sesuai kebutuhan kami,” kata Direktur Utama PT K-24 dr Gideon Hartono kemarin.

Menurutnya, adanya lembaga pendidikan, PT K-24 tidak perlu takut lagi dalam mendapatkan tenaga kerja yang handal. Me-lalui program ‘’Pelatihan Cepat

Kerja KASIR PLUS’’ dari lem-baga yang dinamai Manager K-24 Academy, otomatis kebutuhan tenaga kerja di jaringan K-24 tetap bisa disuplai.

‘’Mereka cukup mendapat pela-tihan selama tiga bulan, terdiri atas dua bulan di kelas (lab) dan sebulan magang di gerai K-24. Per angkatan kami hanya menerima 40 siswa per kelas. Program pelatihan dibuat dengan kebutuhan apotek, sehingga bisa menjembatani dunia pendidikan dan dunia kerja,” kata Gideon.

Sedangkan Manager K-24 Acad-emy Isnantyo Widodo mengatakan materi yang diberikan mulai dari dasar kefarmasian,pengenalan obat, cara membaca resep, admin-istrasi apotek, penggunaan soft-ware apotek,operasional apotek modern,dasar-dasar meracik dan lain-lain. Mereka yang dilatih di sini mendapat garansi bekerja di

jaringan gerai apotik K-24.“Otomatis bisa mengurangi

pengangguran di negeri ini yang terus bertambah,” tegas Isnantyo. Isnantyo mengungkapkan, pada Maret ini K-24 Academy telah meluluskan angkatan pertama (Batch I). Mereka sebelumnya mendapat pelatihan dari 21 No-vember 2009 hingga 21 Februari lalu. Semua lulusan akan ditem-patkan di gerai Apotek K-24.

“Mereka diharapkan akan men-jadi pendobrak dan pembawa pe-rubahan yang lebih baik bagi ge-rai K-24,” imbuh Isnantyo. K-24 Academy juga memberi kesempa-tan untuk bergabung dalam batch kedua. Untuk pendaftaran masih dibuka hingga April mendatang. Bagi yang berminat cukup me-menuhi segala persyaratan yang ada dan mendaftar ke Kampus K-24 Academy di Jalan Godean Km 1 Jogjakarta. (hes)

Cetak Tenaga Terampil untuk Jaringannya

BPD DIJ SyariahSalurkan Pembiayaan ke Puskoppol Polda DIJ

JOGJA - Fungsi interme-diasi dari lembaga perbankan diterjemahkan secara maksimal manajemen Bank BPD DIJ Sya-riah. Dengan total aset mencapai Rp 150,7 miliar pada akhir De-sember lalu, pertumbuhan pem-biayaan di bank milik Pemprov DIJ ini mencapai 128 persen dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.

‘’Dari nilai aset Rp 150,7 miliar itu , 76,7 persen penyaluran pem-biayaan diserap sektor produktif. Antara lain berbagai skema akad pembiayaan seperti murabahah, mudharabah dan musyarakah,” kata Pemimpin Cabang Syariah Bank BPD DIJ Bambang Par-mana Hadi usai menandatangani MoU Kerjasama Pembiayaan dengan Puskoppol Polda DIJ baru-baru ini.

Sedangkann untuk pembiayaan konsumtif, lanjut Bambang, untuk BPD DIJ Syariah hanya berkisar 23,3 persen. Itu artinya pembiayaan yang disalurkan BPD DIJ Syariah akan mem-berikan multiplier effect bagi penguatan nilai tambah usaha masyarakat.

“Kami memang tidak ingin pembiayaan yang disalurkan hanya terkonsentrasi untuk mem-biayai kebutuhan konsumtif ma-syarakat DIJ. Karena itu, pilihan komposisi untuk penyaluran pembiayaan dipilih seperti itu,” tegas Bambang.

BPD DIJ Syariah berkeinginan untuk menyalurkan dana dari masyarakat (DPK) dan disalur-kan kembali lewat pembiayaan yang menghidupkan bisnis di

sektor riil. Indikatornya juga menunjukkan jika Financings to Deposit Ratio (FDR) bank ini mencapai di atas 90 persen. ‘’Semua dana yang dihimpun dari masyarakat disalurkan kem-bali dalam wujud pembiayaan tersebut,’’ imbuh penggemar olahraga sepeda ini.

Salah satu percepatan pembiay-aan adalah menggandeng pihak lain. Bank yang mulai beroperasi 19 Februari 2007 silam ini telah menjalin kerja sama untuk peny-aluran pembiayaan dengan Pusat Koperasi Kepolisian Daerah (Puskoppolda) DIJ. Penandatan-ganan MoU dilakukan Pemimpin Cabang Syariah Bank BPD DIJ Bambang Parmana Hadi dan Ketua Puskoppolda DIJ AKBP H Sutomo SPd.

‘’Kita berharap kerja sama tersebut akan membantu kelan-caran Puskoppolda DIJ dalam memfasilitasi anggota koperasi Polda DIJ yang membutuhkan pembiayaan. Tahap pertama, dana yang kita salurkan sebesar Rp 1 miliar,” katanya.

Puskoppolda DIJ beranggot-akan koperasi primer di lingkun-gan Polda DIJ. Mulai Primkop-pol Mapolda DIJ, Primkoppolres se-DIJ, Primkoppol Satbrimob, Primkoppol Ditlantas dan Prim-koppol Sekolah Polisi Negara Banyu Biru. Saat ini, Puskoppol-da DIJ memiliki berbagai usaha, mulai bidang usaha jasa simpan pinjam, usaha toko hingga usaha jasa fotokopi.

Saat ini, Bank BPD DIJ Sya-riah sudah mampu menjangkau wilayah DI Jogjakarta secara keseluruhan. Bank ini memiliki 22 kantor Layanan Syariah me-lalui sistem office channeling di seluruh Kantor Cabang dan Kantor Cabang Pembantu Bank BPD DIJ. (hes)

HERU SETIYAKA/RADARJOGJA

KERJA SAMA: BPD DIJ Syariah menyalurkan tahap pertama ke Puskop-pol Polda DIJ Rp 1 miliar.

Pembiayaan Tumbuh 128 Persen

HERU SETIYAKA/RADARJOGJA

KURANGI PENGANGGURAN: Direktur Utama PT K-24 dr Gideon Hartono saat mewisuda angkatan pertama (batch I).

Page 23: radarjogja 17 maret 2010

23RADAR JOGJA Rabu Wage 17 Maret 2010 BERITA UTAMAHALAMAN SAMBUNGAN

Karena beberapa kali gagal men-ghubungi ponselnya, Sulistyowa-ti kemudian kembali ke Kebumendan beranggapan anaknya batal pulang.

Minggu lalu (14/3), Sulistyowati tiba-tiba mendapat telepon dari seorang laki-laki yang mengaku menculik anaknya. Tidak hanya

itu, penculik tersebut juga memin-ta tebusan sebesar Rp 100 juta.

’’Penelepon itu juga mengan-cam kalau uang tersebut tidak di-berikan, anak saya akan dibawa ke luar negeri untuk dijadikan PSK,’’ kata Sulistyowati yang terlihat cemas.

Semula, Sulistyowati sem-pat tidak percaya begitu saja dengan apa yang disampai-kan penelepon tersebut. Tapi penelepon tersebut kembali

menghubunginya dan memberi kesempatan untuk bicara dengan anaknya.

’’Saya mendengar anak saya menangis dan minta tolong. Saya menjadi semakin bingung dan akhirnya memilih melaporkan kasus ini ke polisi,’’ katanya.

Sumber di Polda DIJ menjelas-kan, laporan tersebut tengahditangani secara intensif. Petugas sedang mengupayakan penyeli-dikan terhadap kasus ini. (ufi )

PERAGAWATI...Sambungan dari hal 13

Penculik Minta Tebusan Rp 100 Juta

’’Yang saya pilih dalam karya saya adalah Legong Keraton yang biasa dimainkan di Kera-ton,’’ ungkap Ketut.

Untuk persiapan fotonya, Ketut menyatakan butuh waktu yang cukup lama. Dibutuhkan lebih dari setahun untuk mempersiap-kan foto-foto tersebut. Mulai dari

mengajak tiga penari ISI Bali untuk dijadikan model, hingga menempatkan mereka dalam pro-gram photoshop. Namun selain di studio, Ketut mengambil foto-foto tersebut di alam bebas.

’’Untuk teknik foto, saya menggunakan teknik hitam pu-tih agar mood-nya lebih keluar,’’ ucapnya yang juga menjabat sebagai Ketua Umum Perhimpu-nan Fotografer Bali tersebut.

Selain menampilkan keindahan

penari Legong dalam bingkai foto, Ketut juga berupaya dalam pelestarian budaya Bali.

’’Selain bisa dilestarikan di negeri sendiri, saya juga ingin agar Tari Legong Bali bisa dikenal di luar negeri, khu-susnya salah satunya dengan melalui karya seni foto saya,” tambahnya.

Sementara sang kurator Hardi-man menyatakan bahwa dalam pameran ini, Ketut melakukan

intertekstualitas, dengan mer-ekonstruksi Tari Legong dengan karya seni lain yang diangapnya sebagai teks.

’’Tari Legong menghadirkan ti-dak saja kualitas estetis pada ger-ak, musik, busana dan segenap komponen khas lainnya. Namun juga pesan-pesan moral dalam tari Legong itu sendiri yang bisa dikorelasikan dengan kemuliaan kehidupan pada setiap zaman,’’ ungkap Hardiman. ***

PILIH...Sambungan dari hal 13

Ingin Kenalkan Tari Legong ke Luar Negeri

Keputusan gubernur tersebut, lanjut Tavip, nantinya menjadi rekomendasi bagi Departemen Dalam Negeri dalam mengelu-arkan Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) mengenai batas dua wilayah yang bersen-gketa. Pemprov DIJ juga sadar bahwa rekomendasi tersebut su-dah ditunggu pemerintah pusat. Karena itu untuk memutuskan isi rekomendasi tersebut, pem-prov juga harus berpacu dengan waktu.

Dari penuturan Tavip ter-ungkap, sengketa batas wilayah muncul karena dulu antara Ka-bupaten Sleman dan Bantul per-nah melakukan tukar menukar wilayah. ’’Kalau yang saya baca di surat yang disampaikan pihak Bantul maupun Sleman, dulu

memang seperti itu, ada tukar menukar. Misalnya wilayah Ambarukmo masuk Bantul, dan sebaliknya Banguntapan masuk wilayah Sleman. Secara kronologis, dalam penataan waktu itu ada tukar menukar, lalu ditata, dan akhirnya seperti kondisi yang terjadi sekarang ini,’’ ungkapnya.

Hanya, sambungnya, yang ma-sih menyisakan masalah dalam penataan dan tukar menukar itu tinggal tiga blok yang diseng-ketakan saat ini. Yang mem-buat tiga blok tersebut tak bisa dengan mudah ditentukan letak wilayahnya adalah adanya tiga parameter. Yakni berdasarkan dokumen berupa legger A yang bicara mengenai wilayah. Lalu legger B yang bicara mengenai blok-blok, dan legger C berupa sertifi kat kepemilikan dari pen-duduk.

Tavip mengakui, kesalahan

ada di BPN. Sebab, sewaktu dilakukan tukar menukar dan penataan, BPN tak segera mem-perbaiki dokumen berupa peta baru berdasarkan keputusan waktu itu. Berdasarkan kajian BPN DIJ, ketiga blok tersebut masuk wilayah Sleman. Tapi persoalan muncul karena se-belum dilakukan kajian itu, masing-masing kabupaten me-miliki bukti berupa peta lama yang menunjukkan bahwa Tambakbayan, Tambakraman, dan Santan masuk ke wilayah administrasi mereka.

’’Sekarang BPN sudah menge-luarkan peta baru, dan Pemprov DIJ akan mengacu pada itu, karena otoritas pertanahan ada di BPN. Tapi kami juga masih menunggu keputusan gubernur, apakah rekomendasi BPN men-genai tiga blok masuk Sleman itu akan disetujui atau tidak,’’ tandas Tavip. (nis)

SEGERA...Sambungan dari hal 13

Kesalahan Ada pada BPN DIJ

Terhitung mulai 21 Maret men-datang, kenaikan tarif Prameks yang sempat ditunda beberapa kali, positif diberlakukan. PT KAI Daops VI berdalih, jika tidak menaikkan tarif, pihaknya harus tombok Rp 638 per penumpang.

Kepala PT KAI Daops VI Noor

Hamidi menjelaskan, dengan harga BEP (break event point) atau biaya operasional per pen-umpang Rp 8.638 pihaknya hanya mendapatkan keuntungan Rp 350. ’’Karena kereta Prameks ini termasuk kategori bisnis, pusat (PT KAI Pusat) menar-getkan kereta ini mendapatkan keuntungan,’’ kata Noor di sela audiensi.

Keinginan para penglaju dari

Jogja ke Solo maupun sebaliknya pun tak bisa mengubah kenaikan tarif tersebut. Mengenai keingi-nan itu, Noor siap membawa ke rapat manajemen di pusat.

’’Soal harga tarif dan HTB itu bukan wewenang kami. Sebenar-nya pusat menginginkan kenai-kan Rp 10 ribu. Tapi, kondisi penumpang Prameks yang selalu menolak setiap ada kenaikan, membuat kami menawarnya

sampai di harga Rp 9 ribu,’’ jelasnya.

Selama 2009, dijelaskan Noor, dengan daya okupansi Prameks yang mencapai 128 persen dari total tempat duduk, hanya me-masok 8 persen dari total pema-sukan Daops VI. ’’Selama tahun 2009, total Prameks memasok ke Daops VI Rp 1,8 miliar,’’ imbuhnya.

Dengan kondisi tersebut,

menurut Noor, pihaknya tak punya pilihan lain menuruti ke-inginan pusat untuk menggenjot keuntungan. Sebab, jalur atau kereta jurusan lain yang berada di bawah Daops VI tidak me-miliki potensi seperti Prameks. Di Daops VI, hanya jurusan Jogja-Solo atau kereta Prameks yang memungkinkan masih bisa dinaikkan keuntungannya.

Meski manajemen PT KAI

Daops VI tetap bersikukuh den-gan kenaikan tarif tersebut, mereka menjanjikan membawa masalah ini ke pusat. ’’Semua ada perubahan. Tahun depan atau kapan saja, tarif ini masih dimungkinkan mengalami penu-runan,’’ janjinya.

Gagal menyalurkan aspirasi dengan manajemen PT KAI Daops VI, komunitas pengguna jasa kereta Prameks ini akan

menempuh jalur hukum. Mer-eka akan mendiskusikan dengan pengguna lain yang tercatat ada 401 orang.

’’Kemarin malam kami sudah mendiskusikan masalah ini den-gan Lembaga Konsumen Yog-yakarta (LKY). Setelah audiensi saat ini, nanti akan kami bahas lagi langkah hukum seperti apa yang pantas kami lakukan,’’ tandas Eko. (eri)

TARIF...Sambungan dari hal 13

Pusat Ingin Tarif Menjadi Rp 10 Ribu

Surat berkop pemprov itu juga dilampiri draf keputusan ker-inganan dan atau pembebasan pokok dan sanksi administrasi PKB. Dalam diktum pertama draf keputusan gubernur itu diatur ketentuan pemberian ker-inganan atau pembebasan pokok dan sanksi administrasi PKB meliputi dua hal.

Pertama, wajib pajak yang tidak membayar PKB selama setahun sesudah tanggal jatuh tempo dikenakan pokok pajak satu tahun ditambah satu tahun ke depan. Kedua, wajib pajak yang tidak membayar PKB sela-ma dua tahun atau lebih sesudah tanggal jatuh tempo, dikenakan

pokok pajak dua tahun ditambah satu tahun ke depan.

’’Pembebasan sanksi adminis-trasi diberikan kepada wajib pajak yang terlambat melaksanakan pendaftaran maupun pembayaran PKB sesudah tanggal jatuh tem-po,’’ terang Tri Harjun.

Dalam draf itu juga tertulis keputusan gubernur berlaku selama lima bulan yakni 1 April sampai 30 September 2010. Surat yang dikirimkan ke dewan juga dilampiri draf keputusan gubernur tentang pembebasan BBNKB yang berlaku untuk pe-nyerahan kedua dan seterusnya dari dalam dan luar daerah.

Pembebasan itu meliputi pem-bebasan dari kewajiban pem-bayaran pokok BBN KB dan sanksi administrasi. Pemprov memberlakukan kebijakan itu

untuk pendaftaran per 31 Maret 2010 dan bagi persyaratan yang belum lengkap diberi waktu melengkapi persyaratan sampai 30 April 2010.

Selama masa pembebasan BBN KB, kendaraan bermotor yang bersangkutan (pemohon) hanya diberikan ketetapan PKB selama setahun. Kebijakan itu akan diterapkan pada 1 April 2010 hingga 31 Maret 2010.

Ketua DPRD DIJ Yoeke Indra Agung Laksana mengatakan, surat dari pemprov itu telah diterima pimpinan dewan. Ber-dasarkan kesepakatan rapat gabungan pimpinan dewan dan fraksi Senin lalu (15/3), dis-epakati surat tersebut diserahkan ke Komisi B untuk dicermati.

’’Kami minta Komisi B men-gadakan pencermatan sebelum

dibahas ke tingkat rapat gabun-gan pimpinan,’’ ucap Yoeke kemarin (16/3).

Sekretaris Komisi A Arif Noor Hartanto menyambut baik lang-kah gubernur minta persetujuan dewan. Ia menilai kebijakan yang akan dilakukan pemprov itu terkait pungutan kepada masyarakat dan pendapatan bagi daerah. ’’Persetujuan dewan saya kira menjadi penting untuk pertimbangan pemprov men-gambil langkah,’’ katanya.

Menurut Inung, sapaan akrab-nya, keputusan tentang pem-bebasan PKB dan BBNKB itu memang agak spesifi k. Karena itu, mengapresiasi kehati-hatian gubernur. ’’Dampak kebijakan itu bersentuhan langsung dengan masyarakat,’’ ucap kader PAN ini. (kus)

PEMPROV...Sambungan dari hal 13

Komisi B Akan Lakukan Pencermatan

Sebelumnya, wacana penerbi-tan STTB di DIJ mengundang kontroversi. Beberapa pihak menyatakan tak setuju karena wacana ini merupakan legali-tas lokal tingkat provinsi yang tak belum tentu diakui secara nasional. Tapi Suwarsih ber-pendapat, penerbitan STTB ini

diperbolehkan karena sifatnya sebagai pelengkap, bukan peng-ganti ijazah.

’’Selama tak bertabrakan den-gan pusat, pemberian STTB ini diperbolehkan. Kalau hasilnya baik, siapa tahu justru bisa di-adopsi secara nasional,’’ im-buhnya.

Pemberian STTB, lanjutnya, akan menguntungkan siswa yang memiliki kemampuan daya ingat kurang. Dalam artian, siswa

tersebut lama dalam mengingat, tetapi menguasai kompetensi meski butuh waktu cukup lama.

Sedangkan jika parameter kompetensi hanya diukur den-gan UN, hal itu hanya akan menguntungkan siswa yang memiliki daya kemampuan mengingat secara cepat dan memiliki kompetensi. ’’Saya harap STTB bisa diberlakukan tahun ajaran baru ini. Sekarang drafnya sudah dalam tahap pe-

nyelesaian, dan tinggal lakukan audiensi dengan gubernur,’’ harapnya.

Jika STTB nantinya benar-benar diberlakukan, ia menekankan agar sekolah tak berlomba-lom-ba melakukan penggelembungan nilai. Sekolah dan guru dituntut jujur dalam memberikan nilai agar tak terjadi pembodohan terhadap murid.

Lebih lanjut dikatakan, peng-gunaan STTB sebagai dokumen

untuk masuk ke perguruan tinggi swasta tak menemui masalah. Dalam pertemuan antara Aso-siasi Perguruan Tinggi Swasta (APTISI) DIJ dan Dewan Pen-didikan DIJ beberapa waktu lalu, pada prinsipnya APTISI setuju dengan pemberian STTB sebagai salah satu syarat masuk perguruan tinggi.

Hal ini ditegaskan kembali oleh Ketua Dewan Pendidikan DIJ Prof Wuryadi. Dikatakan, beber-apa perguruan tinggi swasta DIJ pada prinsipnya menerima STTB sebagai salah satu persyaratan siswa untuk melanjutkan ke bangku kuliah, meski dalam unas siswa tersebut dinyatakan tak lulus.

’’Mereka (PTS) sadar bahwa ada orientasi lebih luas dari sekadar penilaian menurut UN. Dan tentunya STTB ini akan menekan tingkat stres terhadap siswa tak lulus, karena mem-berikan penilaian yang lebih komprehensif,’’ ujarnya saat dihubungi wartawan, kemarin (16/3). (nis)

RUMUSAN...Sambungan dari hal 13

Jangan Ada Penggelembungan Nilai

JOGJA - Kesulitan universitas pada umumnya adalah melacak jejak alumni. Membina hubun-gan dengan alumni lewat web adalah cara yang dipilih UAD. Rencananya, setiap alumni akan memiliki akun di portal ca-reer development center (CDC) UAD. Setiap alumni berhak mengakses informasi terbaru dan memasukkan resume lewat akun masing-masing.

Ketua lembaga pelatihan dan pengembangan soft skill (LPPS) UAD Afan Kurniawan mengatakan, melacak jejak alumni adalah salah satu hal tersulit. Alumni yang sudah lulus tidak semuanya melapor-kan perkembangan dirinya ke kampus. Hal ini menyebabkan sulitnya upaya pelacakan jejak alumni dan pemetaan daya serap alumni sesuai bidang keilmuan.

’’Untuk melacak jejak alumni, jujur kami belum bisa lakukan maksimal. Penyebabnya, sulit menghubungkan alumni den-gan universitas. Sekarang kita coba terapkan melalui portal alumni. Setiap alumni mulai periode wisuda bulan ini akan mendapat akun masing-masing. Dari akun itu, bisa diupdate informasi tentang lowongan pekerjaan dan perkembangan karir,’’ tutur Afan saat ditemui di Kampus UAD, Jalan Kapas, Senin (15/3).

CDC UAD yang bernaung di bawah LPPS memang baru berdiri tahun 2009. Karena itu, belum semua alumni memiliki akun sendiri di portal milik kampus ini. ’’Secara resmi, baru wisudawan pada periode maret ini yang akan memiliki akun. Setelah ini, setiap alumni akan kita sediakan akun. Bisa diakses dari mana saja. Dengan akun itu, kami berharap bisa tetap berhubungan dengan alumni,’’ paparnya.

Tim IT UAD membutuhkan

waktu enam bulan untuk per-siapan portal alumni. Menurut Afan, waktu enam bulan cukup untuk menyiapkan konten por-tal alumni tersebut. ’’Sekarang eranya dunia cyber. Kami hanya memanfaatkan fasilitas dari web. Semua alumni lebih mudah terhubung lewat dunia maya. Kami hanya menangkap peluang saja,’’ ujarnya.

Rencananya, informasi menge-nai lowongan pekerjaan adalah konten utama di portal alumni. Selain itu, alumni juga akan di-beri kemudahan untuk memasuk-kan resume ke perusahaan lewat akun masing-masing. ’’Kami masih terus mengembangkan kerjasama dengan para perusa-haan atau user. Sampai saat ini kira-kira ada lima perusahaan yang sudah menjadi user kami,’’ katanya.

Sosialisasi kepada calon alumni akan diberikan sebelum wisu-da berlangsung, Sabtu (20/3). ’’Kami akan sampaikan menge-nai portal ini saat gladi bersih,’’ ujarnya. Wisuda UAD kali ini diikuti 555 wisudawan dari jenjang diploma, sarjana, dan pascasarjana. (luf)

JOGJA - Ceroboh membawa musibah. Itulah yang dialami Novariza Sudar-widyanto, 26, warga Dipowinatan Pakualaman, Jogja. Lantaran mem-biarkan kunci sepeda motornya tetap menempel di kendaraan, Novarizaharus merelakan Honda Beat AB 2650 YH miliknya dibawa pencuri.

Peristiwa ini terjadi Senin malam (15/3) di depan Hanggar Billiard kom-pleks Puro Pakualaman Jogja. Novariza yang datang bersama dengan M. Syam-

sudin Catur, 30 , tidak langsung masuk ke arena permainan bola sodok. Sebab saat itu ada beberapa teman lain yang ada di tempat parkir motor.

Saat itu Novariza rupanya lupa. Terlalu asyik ngobrol dengan teman-temannya, dia lupa kunci sepeda motornya masih menempel di kendaraan miliknya kelu-aran tahun 2009 senilai Rp 12,5 juta.

’’Saya masuk untuk bermain biliar. Namun saat itu saya lupa kalau kuncinya masih tertinggal di kendaraan,’’ kata

Novariza.Setelah agak lama bermain biliar,

Novariza kemudian ingat. Dia pun kemudian bergegas melihat kendara-annya di luar. Namun rupanya malam itu merupakan hari sial bagi Novariza. Honda Beat miliknya sudah tidak berada di tempat semula.

Tanpa berpikir panjang, Novariza langsung mengajak Catur melaporkan kejadian tersebut ke Poltabes Jogja.Kasatreskrim Poltabes Jogja Kompol

Saiful Anwar mengakui adanya laporan tersebut. Pihaknya masih melakukan penyelidikan terhadap kasus ini.

Saiful juga meminta masyarakat lebih waspada. ’’Sebuah tindak keja-hatan sering terjadi karena korbannyalengah. Inilah yang tidak henti-hentinya kami harapkan agar masyaralat lebih waspada. Jangan pernah lengah me-ninggalkan kunci, kalau perlu bahkan kendaraan harus diberi kunci pengaman tambahan,’’ imbaunya. (ufi )

70 Persen Tak Memenuhi Syarat Kebersihan

JOGJA - Selain terdapat dalam depo air minum isi ulang, bakteri coliforma dan coli tinja (e.coli) juga masih ban-yak yang bersemayam di sumur-sumur warga. Dari pengujian air sumur yang di-lakukan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Jogja, diketahui 65-70 persen kondisi air tidak memenuhi syarat kebersihan. May-oritas sumur warga mengandung bakteri coliforma dan coli tinja/e.coli.

Menurut Kepala Seksi Penyehatan Lingkungan Eni Dwiniarsih, dari sampel pengujian yang dilakukan 18 puskesmas di Kota Jogja, kadar bakteri tersebut su-dah di atas ambang batas. Rata-rata dari

pemeriksaan yang dilakukan timnya, komposisi bakteri mencapai 10 persen. Dengan syarat minimal sebuah air baru dikatakan bersih atau sehat dikonsumsi, 0 MPN/100 mililiter dan coli tinja/ecoli 0 MPN/100 mililiter.

Buruknya kondisi air ini, disebabkan kepadatan penduduk yang sudah tak ter-bendung lagi. ’’Akibatnya, sumur yang seharusnya jarak minimalnya dengan septic tank 10 meter menjadi tidak ter-penuhi,’’ jelas Eni Senin lalu (15/3).

Tapi di beberapa tempat yang jara-knya belum cukup padat, airnya relatif masih sehat untuk dikonsumsi. Hanya, jumlahnya tak signifi kan dengan luas wilayah di Kota Jogja. ’’Tak sampai 30 persen sumur warga yang benar-benar bersih dari bakteri,’’ lontarnya.

Wilayah yang kondisi airnya me-menuhi syarat untuk dikonsumsi juga ada di daerah padat penduduk. Seperti di kawasan Kauman yang kondisi air sumurnya lebih baik ketimbang daerah lain. Ini karena ada saluran air limbah sehingga limbah rumah tangga tak me-resap di tanah sekitar septic tank.

Mengenai usaha mendapatkan air yang layak konsumsi ini, dikatakan Eni, sebenarnya bisa dengan memasak air sumur yang mengandung bakteri. ’’Dengan memasak air sampai men-didih atau 100 derajat celcius. Setelah itu, didiamkan lima menit, baru bakteri mati,’’ kata Eni.

Eni menjelaskan, pemasakan air sam-pai mendidih baru didiamkan lima menit sangat penting dilakukan warga. Ini su-

paya bakteri yang terkandung dalam air sumur tersebut bisa mati dan tak bereaksi ketika masuk ke dalam tubuh.

Upaya mencegah bakteri coli tinja dan coliform ini, menurut Eni, bukan hanya dilakukan dengan memasak air saja. Masyarakat bisa memberikan kaporit di tandon air atau dimasukkan ke sumur.

’’Caranya dengan mencampur seten-gah gelas chlorine diffuser atau kaporit dengan enam gelas pasir. Setelah ter-campur baru dimasukkan ke tempat-tem-pat penampungan air untuk mematikan bakteri ecoli dan coliform,’’ tuturnya.

Namun, campuran kaporit dengan pasir ini hanya bereaksi selama 10 hari. Jadi harus diperhatikan setelah 10 hari, warga harus mengganti campuran tersebut den-gan yang baru dicampur. (eri)

UAD Kembangkan Portal Alumni Mayoritas Sumur Mengandung Bakteri

Ditinggal Nyodok, Motor Disodok Pencuri

JOGJA - Liburan kemarin, yang lumayan panjang karena hari kejepit, rupanya tak berdampak signifi kan pada pariwisata di Kota Jogja. Selama li-buran kemarin, jumlah wisatawan yang berkunjung ke Jogja diperkirakan tak lebih dari 10 persen.

Di Malioboro misalnya, kemarin, tak terjadi lonjakan wisatawan. Tak berbeda jauh dengan hari-hari libur biasa. Ini dirasakan oleh para penjual cindera mata maupun oleh-oleh di kawasan tersebut.

’’Sejak pagi tadi baru terjual lima buah kaos. Hari ini (kemarin) lebih sepi diband-ingkan hari Minggu atau Sabtu,’’ ungkap Sutono, salah seorang penjual cinderamata

di Jalan Malioboro di temui di sela aktivi-tasnya berdagang, kemarin (16/3).

Rendahnya tingkat kunjungan di Jogja ini juga terlihat dari volume kendaraan yang melewati akses menuju Jalan Ma-lioboro. Di beberapa ruas jalan, seperti di Jalan Mangkubumi, Jalan Abu Bakar Ali, kemacetan memang terjadi. Tapi menurut petugas lalu lintas, jumlah kendaraan yang masuk ke Malioboro masih sedikit dibandingkan hari libur lainnya.

’’Mungkin hanya 10 persen kenaikan-nya dibandingkan hari biasa,’’ jelas, Marsono, petugas dari Poltabes Jogja yang bertugas di Malioboro.

Kondisi serupa juga terjadi di beberapa

tempat wisata. Di Alun-Alun Utara, pin-tu masuk wisatawan ke keraton tampak begitu lengang. Aktivitas pelaku usaha di sini juga terlihat banyak yang tidak membuka lapak dagangannya.

Sepinya wisatawan yang masuk ke Kota Jogja ini, beberapa pelaku pariwi-sata memperkirakan disebabkan Senin (15/3) di lingkungan PNS dan perusa-haan swasta tetap masuk kerja. ’’Li-burnya hanya sehari Selasa ini saja sih Mas. Coba kalau Senin juga libur, pasti banyak yang memanfaatkan hari untuk liburan,’’ ungkap Doni, salah seorang dari pengusaha jasa wisata.

Tak berbeda dengan PT (Persero) Kerata

Api Indonesia (KAI) Daerah Operasional (Daops) VI. Penumpang yang meman-faatkan liburan ini untuk pulang kampung juga tak signifikan. Jumlah kenaikan diperkirakan PT KAI titik puncaknya tadi malam. Itu pun tak lebih dari 10 persen jumlah penumpang di hari biasa.

Kenaikan tersebut membuat PT KAI tak mengerahkan energi lebih untuk mengangkut kenaikan jumlah penumpang ini. ’’Nanti malam (tadi malam, 16/3) ada gerbong tambahan pada kereta Argolawu ekstra. Tapi, tambahannya tidak seberapa hanya satu gerbong saja,’’ terang Kepala Humas PT KAI Daops VI Eko Budiyanto, kepada Radar Jogja. (eri)

Libur Nyepi, Pariwisata Jogja Terlihat Sepi

Page 24: radarjogja 17 maret 2010

24 RADAR JOGJA Rabu Wage 17 Maret 2010

= Tonton Berkali-kali = Bagus= Keren = Biasa aja = Mending tidurRATING

STUDIO 21EMPIRE XXI

DIOIRE

DIDUKUNG OLEH:

Bagi yang berminat ikut Movie Club Radar Jogja, kirim foto dan guntingan kupon ini ke:Radar Jogja, Jl. Ring Road Utara No 88 Jogjakarta (barat Mapolda DIY) atau hubungi nomor 08994149918 (sdri.Fian) atau gabung ke Facebook movie club radar jogja.

MARTIN Lawrence kembali memasang Hugh Grant sebagai bintang utama pria dalam fi lmnya. Setelah Two Weeks Notice dan Music and Lyric, kali ini kolabo-rasi mereka tertuang dalam Did You Hear About the Morgans. Sebagai pemeran wanita utamanya, Lawrence memakai Sarah Jessica Parker.

Inti ceritanya cukup standar. Meryl dan Paul Morgan adalah pasangan kaya di New York. Masing-masing sibuk. Tak ada lagi romantisme, tak ada lagi hubungan keluarga yang hangat. Hubungan yang tipikal dan membosankan ini berubah ketika dua orang ini menyaksikan pem-bunuhan langsung. Sebagai saksi mata, nyawa keduanya terancam dan harus melarikan diri untuk bersembunyi.

Ikut dalam program perlindungan saksi, mereka terpaksa mengungsi dari New York dan pindah ke

Wyoming. Keadaan yang berbeda seratus delapan puluh derajat me-maksa mereka beradaptasi dengan kehidupan barunya. Tetangga baru, kondisi baru, cuaca baru, rumah baru. Mereka yang terbiasa dengan hiruk pikuk kota besar harus mem-biasakan diri dengan bunyi-bunyian baru, bunyi serangga!

Berduaan dengan kondisi teran-cam dan berada di kota kecil ternya-ta tidak buruk-buruk amat. Bagi mereka, itu malah menjadi momen-tum untuk memperbaiki hubungan cinta mereka. Di sela-sela usaha perbaikan hubungan mereka, ada humor-humor yang ditampilkan dari usaha mereka membangun hubungan dengan para tetangga.

Secara ide, film ini tidak me-nawarkan sesuatu yang baru. Apal-agi, Hugh Grant sendiri akhir-akhir ini mulai tampil tipikal. Untungnya, Lawrence cukup lumayan me-mainkan adegan-adegan kecil yang

simpel dan lucu antara pasangan Morgan dan para tetangga mereka di Wyoming. Dengan begitu, ide yang biasa saja bisa terselamatkan dan fi lm ini menjadi lebih segar.

Akting harusnya menjadi penyela-mat fi lm ini, bila ide yang ditawar-kan tidak begitu segar lagi. Untuk itu, pujian perlu diberikan kepada Sam Elliot. Di fi lm ini, dia bermain lebih menghibur daripada Hugh Grant (karakternya yang tipikal lama-lama mengganggu juga). Sarah Jessica Parker juga tidak bermain lebih baik daripada dalam fi lm Sex and the City. Untungnya, emosinya sebagai istri yang cinta tapi sebal dengan suaminya sendiri cukup baik.

Yang menjadi jualan utama fi lm ini adalah perbenturan budaya orang kota dan orang desa. Jadi, nikmati saja humor ringan khas pedesaan Wyoming. Lumayan menghibur juga kok... (luf)

Menyepi untuk Saling Mencintai DID YOU

HEAR ABOUT THE MORGANS

Sutradara: Mark Lawrence

Pemain: Sarah Jessica

Parker, Hugh Grant, Sam Elliot,

Natalia Klimas

Genre: Drama, Komedi

Rating:

Campur Aduk Sadis, tapi juga bikin ketawa. Beberapa kali harus menutup mata karena adegannya sadis

banget dan vulgar. Tapi di akhir fi lm, kita tidak jijik dengan keseluruhan fi lm. Malah lucu karena akhirnya nendang banget. Yah, dalam perang, yang ada memang membodohi atau dibodohi. Membunuh atau dibunuh. Siapa yang lebih cerdik, dia yang menang. Film yang menarik!”

Dinda Aulia M, Elektro STTN

Film Favorit: Transformer

Terasa Realistis Meski penuh dengan keke-jaman, kita tidak ingin men-inggalkan bangku penonton

sebelum fi lm selesai. Hal ini menarik karena di banyak fi lm perang, penonton seram dengan banyaknya adegan keke-jaman. Tapi, dibanding fi lm perang lain, Inglorius basterds terasa realistis. Tetap banyak adegan yang lucu dan menghibur. Sehingga tetap terasa manusiawi”

Fleur de Nufus, Matematika UNY

Film Favorit: Before Sunset

Bukan Film Perang BiasaFilm ini tidak hanya menunjuk-kan permusuhan antara dua pihak yang sedang berperang.

Banyak adegan drama dengan humor di sa-na-sini. Film perang yang sadis jadi berkesan komikal di beberapa bagian. Strategi yang seru untuk meminimalisasikan kekejaman perang. Aku lumayan terhibur dengan fi lm ini, meski durasinya cukup panjang. Bebera-pa adegannya juga sedikit membosankan”

R. Muhammad Isa , Sastra Jepang UGM

Film Favorit: The Shawsank Redemption

Sadis tapi Seru Untuk fi lm yang menyajikan kek-erasan, fi lm ini termasuk vulgar. Tapi untungnya, adegan lucunya

juga banyak. Kita jadi tidak terlalu “lelah” non-ton fi lm sadis ini. Cara penyampaiannya unik sekali. Muatan dramanya juga cukup banyak dengan akting para pemainnya bagus-bagus. Pemeran Hans Landa pantas dapat oscar karena aktingnya yang sangat bagus. Lucu, kejam, sadis, pintar, tapi juga ceroboh”

Fefi Tri Kurniasih , Ilmu Komunikasi UPN

Film Favorit: Avatar

MEREKA juga takut dengan sekumpulan tentara Amerika bernama Inglorius Basterds yang pekerjaan utamanya ada-lah membunuh tentara Jerman mana pun yang ditemuinya. Kecerdasan tentara Jerman yang diwakili karakter Kolo-nel Hans Landa juga tidak se lamanya menang . Pada akhirnya, kecerdasan itu kalah oleh taktik.

Everything is fair in war. Se-mua hal bisa terjadi saat perang. Termasuk ketika Hans Landa (Christopher Waltz) memutus-kan berkhianat pada negaranya sendiri. Padahal dia adalah orang kepercayaan Hitler yang sangat cerdas dan bisa mencium jejak-jejak penduduk Yahudi di mana saja. Kesimpulannya, tidak setiap saat nasionalisme ditempatkan di atas segalanya.

Ya, perang memang selalu bu-ruk, tak ada yang dapat memung-kiri itu. Film tentang perang juga rata-rata buruk secara tampi-lan. Berdarah-darah dan kejam. Tetapi mengatakan hanya satu pihak yang melakukan kekeja-man terhadap yang lain, tunggu dulu. Pada dasarnya, perang adalah pergulatan tentang mem-bunuh atau dibunuh, menikan atau ditikam, menghancurkan atau dihancurkan. Jadi, siapa saja bisa kejam. Atau sebaliknya, siapa saja bisa tidak kejam.

Begitulah kesimpulan keempat movieholic Radar Jogja minggu ini. Naufus, Isa, Dinda, dan Pepi mengakui kalau karakter Hans Landa dan Aldo Reine memun-culkan kesan baru dari fi lm-fi lm perang lainnya. ’’Ternyata tidak selamanya tentara setia dengan negaranya. Dan tidak seterusnya orang yang cerdas dan pintar selalu berhasil. Kadang mer-eka terpeleset rencana mereka sendiri,’’ tutur Nufus.

Aldo yang kejam pun tidak digambarkan dengan karakter yang sangat bengis. Justru kerena Landa dan Aldo, fi lm ini menjadi wajar. Setidaknya, dalam perang, tidak hanya ada pergumulan benar salah antara dua pihak. Kadang, akhir perang adalah bentuk kompromi. Tidak ada hal luar biasa dari kemenangan satu pihak. Hanya bentuk kompromi kok. Dalam Inglorius Basterds,

Hans Landa adalah seorang tentara Jerman yang terlatih dan dikaruniai kecerdasan luar biasa untuk mencium jejak koloni Yahudi. Tugas selanjut-nya adalah memastikan semua Yahudi yang ditemukannya di-habisi. Tapi, Hans Landa sebe-narnya tidak punya sentimen pribadi terhadap orang-orang Yahudi. Buktinya, dia melepas-kan Shosanna, gadis kecil yang berhasil melarikan diri dari operasi pembantaian Yahudi yang dipimpinnya. Empat ta-hun setelah berhasil melarikan diri, Shosanna mendapatkan kesempatan membalas den-dam, bukti bahwa melepaskan seorang gadis kecil bisa jadi langkah salah yang fatal.

Tentara Jerman dengan paham nazisme memang digdaya. Tapi bukan berarti tanpa musuh be-rarti. Inglorius Basterds, dengan target seratus kulit kepala tentara Jerman untuk setiap pasukan Basterds adalah ancaman yang bahkan membuat ngeri pimpinan Jerman, Adolf Hitler (Martin Wuttke).

Di sisi lain, meski hobi uta-

manya adalah mengoleksi kulit kepala pasukan Jerman, pasukan Basterds jauh dari garang pe-nampilannya. Pimpinannya Aldo Reine si Apache adalah orang yang gemar bercanda dan pu-nya jiwa seni tinggi (setidaknya ditujukan dari seni membuat lambang swastika di kening tentara Jerman). Anggota-ang-gotanya, meski punya kesadisan tinggi, juga gemar bercanda dan bersenang-senang.

Sisi lucu yang ditampilkan dari kelompok Basterds dengan drastis bisa mengurangi ketaku-tan penonton terhadap mereka. ’’Mereka jahat, tapi juga lucu. Selama adegan mereka diambil, banyak dialog lucu yang dita-mpilkan. Ada juga selipan ala komik yang muncul, misalnya menandai yang mana Hugo Stiglitz dengan tulisan berwarna kuning yang cerah. Kesan garang dan sadis lumayan luntur karena itu,’’ ujar Isa.

Keberadaan Shosanna dan Anna Van Hommersmack (Di-ane Kruger), para perempuan cantik, juga membuat fi lm ini menjadi fi lm perang yang wa-jar. ’’Setengah drama, apalagi peran Shosanna yang tampil manusiawi. Dia masih sempat merasa kasihan dengan Fred-erick yang dia bunuh. Meski dia sendiri pada akhirnya tetap dibunuh dan dengan kejamnya membakar hidup-hidup orang Jerman di dalam bioskop,’’ tutur Pepi.

Mengenai kesan utama fi lm ini, keempat movieholic ini sepakat, ini adalah fi lm menarik yang unik. Menarik karena tidak ada orang yang digambarkan terlalu absolut, entah itu pintar, bodoh, kejam, beruntung, sial. Dan unik karena kekejaman perang dan vulgarnya adegan pengulitan kulit kepala, pem-bunuhan dengan berondongan senjata, dan pembakaran hidup-hidup ditampilkan sebagai kejadian logis yang, sekali lagi, biasa saja.

’’Dialognya cerdas dan lucu. Jadi meski aku sempat eneg den-gan banyaknya adegan kejam, tapi aku terhibur. Mereka itu, kejam-kejam tapi kocak. Sung-guh fi lm yang sangat unik dan beda. Keren dilihat dan sangat beda,’’ puji Dinda. (luf)

Dunia Perang yang Wajar

KARAKTER Hans Landa memang menjadi yang pal-ing mencolok dalam film ini. Dibanding karakter Aldo Reine tentu. Dia yang licik, cerdas, ma-nipulatif, dan berpikiran jauh ke depan, memang menjadi sorotan selama fi lm.

Dan Christoph Waltz adalah aktor sempurna untuk mem-erankan film itu. Waltz yang selama ini dikenal sebagai spe-sialis peran antagonis berhasil membuat para penonton gregetan sekaligus salut.

Pepi dan Isa, misalnya, ber-pendapat, Oscar sebagai pemeran pembantu pria terbaik pantas di-terimanya. ’’Kalau melihat car-anya membawakan dan menjiwai karakternya, pantas menang. Salut dengan aktingnya,’’ ujar Pepi.

Inglorius Basterds adalah fi lm Amerika pertama yang dimaink-annya. Selama ini, aktor Jerman ini lebih dikenal di negaranya sendiri. Jadi, hal ini juga menjadi pencapaian pribadi bagi Waltz.

’’Tapi meski dia belum terlalu populer, aktingnya bagus banget. Memang lebih menonjol dari yang lain. Dan terlihat sangat wajar. Karena itu, menurutku dia memang berkualitas,’’ tu-turnya.

Memerankan peran antagonis dan tidak membuat penonton jatuh benci, begitulah yang dilakukan Waltz. Di sepanjang fi lm, penonton mungkin jeng-kel luar biasa dengan kelakuan bengisnya. Dia bahkan tega membunuh seorang perempuan dengan tangannya sendiri kar-ena perempuan itu dianggap

berkhianat pada negaranya. Belum lagi penampilannya yang seperti tanpa dosa.

’’Gregetan lihatnya. kejam tapi

juga pintar. Aset yang berharga untuk pemerintah Jerman lah,’’ tambah Dinda.

Semakin lama film berlang-

sung, mulai muncul karakter Landa yang lain. Karakter oportunis dan licik yang tidak lagi berhubungan dengan na-sionalisme. Di sini, sutradara Quentin Tarantino seperti hen-dak menunjukkan, kebanggaan bangsa Jerman terhadap ras Arya sebenarnya tidak selalu menjadi pemikiran utama.

’’Dia juga orang bisa yang cenderung senang memperkaya diri, tidak selalu berpikiran na-sionalis. Ini menurutku sindiran Tarantino terhadap orang-orang Jerman saat itu yang seper-tinya sangat bangga dengan identitas kebangsaan mereka,’’ jelasnya.

Di akhir film, kisah Landa lebih mengejutkan lagi. Orang sepintar dia ada juga cacatnya, begitu pikir Nufus. Berhadapan dengan para basterds, dia harus-nya lebih pintar dari ini. Tapi, dia ternyata terkecoh juga. Dan semua kegemasan penonton menemukan momentum ketika Landa ditangkap Aldo dan se-orang pengawalnya.

Adegan yang sebenarnya san-gat kejam itu dibuat sedemikian segar dan lucu sehingga penon-ton akan bisa tertawa dan iba di saat bersamaan.

’’Sungguh akhir yang drama-tis dan tragis untuk perencana licik seperti dia. Cara penye-lesaian fi lm Tarantino kerena banget. Akhir Hitler dan Shos-sana juga ditampilkan cukup dramatis dan chaotic. Untuk alasan itulah menonton di layar lebar menjadi masuk akal,’’ kata Dinda. (luf)

Memandang perang dunia dan Nazi Jerman lewat Inglorius Basterds berbeda dengan memandang perang dunia pada umumnya. Nazi memang kejam dan bisa membantai orang-

orang Yahudi tanpa ampun dan rasa belas kasihan. Tapi mer-eka bukannya manusia-manusia sempurna tanpa rasa takut.

{ {Quentin Tarantino mem-butuhkan waktu sekitar 10 tahun untuk menu-lis naskah Inglorius Basterds

Pipa rokok yang digu-nakan Hans Landa di adegan awal fi lm dikenal sebagai pipa Sherlock Holmes

Samuel L. Jackson dan Quentin Tarantino mun-cul sebagai cameo di fi lm ini.

Leonardo Di Caprio adalah pilihan pertama untuk per-an Col Hans Landa. Tapi, Tarantino mengurungkan niat itu. Dia lantas memu-tuskan bahwa seorang ak-tor asli Jerman harus ikut dalam fi lm tersebut. Entah kenapa perannya malah jatuh ke Chris Waltz.

1

2

3

4

Memang Pantas Diganjar Oscar

FOTO-FOTO: HERMITIANTA/RADAR JOGJA

TERHIBUR: Dari kiri searah jarum jam, Nufus, Dinda, Pepi dan Isa, terpikat dengan akting Christoph Waltz yang berperan sebagai Hans Landa.