PROPOSAL JURNALIS 2012 - Kegiatan Buletin, Mading Dan Radio

8
JURNALIS SMA INTENSIF TARUNA PEMBANGUNAN SURABAYA Jalan Dukuh Menanggal XII/4 Telp. 031-8281182 Surabaya 60234 Email: [email protected] Blog: persintaps.blogdetik.com PROPOSAL PENGAJUAN DANA PROGRAM EKSTRAKULIKULER JURNALISTIK (PERS SEKOLAH) I. LATAR BELAKANG Seiring dengan berkembangnya teknologi komunikasi dan informasi, memicu adanya perubahan dalam sistem pendidikan sekolah menengah. Berbagai mediapun kini telah berkembang, dari mulai media cetak, elektronika, hingga internet. Begitu juga media komunikasi dan informasi sekolah. Kini di beberapa sekolah menegah atas hingga sekolah menengah pertama telah mempunyai media sendiri sebagai sarana pembelajaran dan pengembangan bakat. Mulai dari Mading (Majalah Dinding), Radio Sekolah, Televisi Sekolah, Majalah Sekolah sampai merambah ke media online dengan adanya web blogger atau sejenisnya. Tentu dengan adanya berbagai macam media di sekolah, baik cetak, elektronik maupun internet (online), akan meningkatkan kualitas pembelajaran di sekolah. Hal ini juga perlu adanya dukungan dari pihak sekolah sebagai stake holder dalam pembinaan media atau Pers Sekolah (Jurnalistik). Sehingga akan menghasilkan manfaat dan mendukung sistem pembelajaran di sekolah, yang sesuai dengan sistem pendidikan nasional. Berlatar belakang inilah, ekstrakulikuler jurnalistik SMA ITP Surabaya, mencoba dan memulai untuk membangun sistem managemen Pers Sekolah, yang memang sebelumnya telah ada media kegiatannya berupa Mading (majalah dinding), Radio Sekolah,

Transcript of PROPOSAL JURNALIS 2012 - Kegiatan Buletin, Mading Dan Radio

Page 1: PROPOSAL JURNALIS 2012 - Kegiatan Buletin, Mading Dan Radio

JURNALIS SMA INTENSIF TARUNA PEMBANGUNAN SURABAYA

Jalan Dukuh Menanggal XII/4 Telp. 031-8281182 Surabaya 60234

Email: [email protected] Blog: persintaps.blogdetik.com

PROPOSAL

PENGAJUAN DANA

PROGRAM EKSTRAKULIKULER JURNALISTIK

(PERS SEKOLAH)

I. LATAR BELAKANG

Seiring dengan berkembangnya teknologi komunikasi dan informasi, memicu adanya perubahan dalam sistem pendidikan sekolah menengah. Berbagai mediapun kini telah berkembang, dari mulai media cetak, elektronika, hingga internet. Begitu juga media komunikasi dan informasi sekolah. Kini di beberapa sekolah menegah atas hingga sekolah menengah pertama telah mempunyai media sendiri sebagai sarana pembelajaran dan pengembangan bakat. Mulai dari Mading (Majalah Dinding), Radio Sekolah, Televisi Sekolah, Majalah Sekolah sampai merambah ke media online dengan adanya web blogger atau sejenisnya.

Tentu dengan adanya berbagai macam media di sekolah, baik cetak, elektronik maupun internet (online), akan meningkatkan kualitas pembelajaran di sekolah. Hal ini juga perlu adanya dukungan dari pihak sekolah sebagai stake holder dalam pembinaan media atau Pers Sekolah (Jurnalistik). Sehingga akan menghasilkan manfaat dan mendukung sistem pembelajaran di sekolah, yang sesuai dengan sistem pendidikan nasional.

Berlatar belakang inilah, ekstrakulikuler jurnalistik SMA ITP Surabaya, mencoba dan memulai untuk membangun sistem managemen Pers Sekolah, yang memang sebelumnya telah ada media kegiatannya berupa Mading (majalah dinding), Radio Sekolah, Majalah Sekolah, dan Buletin Sekolah. Akan tetapi selama pelaksanaannya, masih belum sesuai yang diharapkan. Hal ini di karenakan tidak adanya dana dan sarana maupun infrasarana yang memadai dari pihak sekolah untuk mengembangkan media tersebut menjadi baik dari waktu ke waktu.

Untuk itu peran dan bantuan pihak sekolah dalam mengembangkan kegiatan jurnalistik atau Pers Sekolah sangat dibutuhkan. Sehingga akan berjalan dan mampu memberikan hasil dan manfaat yang besar bagi pihak sekolah maupun siswa. Sejalan dengan hal itu, kegiatan ekstrakulikuler jurnalistik yang telah ada lebih dari 5 tahun di SMA ITP Surabaya berharap agar ekstrakulikuler yang merupakan sarana pengembang bakat dan kreatifitas siswa juga sebagai pendukung dalam sistem pembelajaran di sekolah, dapat berkembang dan lebih maju dengan bantuan dan dorongan dari pihak sekolah.

Page 2: PROPOSAL JURNALIS 2012 - Kegiatan Buletin, Mading Dan Radio

JURNALIS SMA INTENSIF TARUNA PEMBANGUNAN SURABAYA

Jalan Dukuh Menanggal XII/4 Telp. 031-8281182 Surabaya 60234

Email: [email protected] Blog: persintaps.blogdetik.com

II. DASAR HUKUM

1. Keputusan Presiden No.23/Kepres/1979. Tentang Pembinaan dan Pengem-bangan Generasi Muda;

2. UU No. 40 Tahun 1999 tentang Pers.3. UU No. 23 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional; 4. UU No. 40 Tahun 2009 tentang Kepemudaan.5. Program Kerja Jurnalistik SMA ITP Surabaya tahun 2012

III. TUJUAN

III.1. TUJUAN UMUM

Menjadi wadah atau tempat belajar, mengembangkan bakat dan kreatifitas siswa-siswi guna mendukung kegiatan belajar mengajar di sekolah dan merealisasikan visi dan misi serta suksesnya program sekolah.

III.2. TUJUAN KHUSUS

1. Mengembangkan minat, kemampuan, dan kreatifitas dalam dunia jurnalistik, baik cetak, elektronik maupun online.

2. Mendidik siswa untuk lebih percaya diri, teliti, dan selalu ingin tahu akan informasi dan berita yang terjadi, baik di sekolah maupun lingkungannya.

3. Membentuk sikap kritis, bertanggung jawab dan peduli terhadap lingkungan.

4. Menumbuhkan sikap apresiatif dan menghargai terhadap karya maupun hasil kreatifitas.

IV. FUNGSI EKSTRAKULIKULER JURNALISTIK (PERS SEKOLAH)

1. Wadah atau tempat belajar tentang dunia jurnalistik, baik cetak, elektronik, maupun online;

2. Media informasi dan pemberitaan;3. Sarana pendukung dalam proses belajar

mengajar, guna mencapai tujuan pendidikan nasional.

V. SASARAN

1. Para siswa SMA ITP Surabaya.

Page 3: PROPOSAL JURNALIS 2012 - Kegiatan Buletin, Mading Dan Radio

JURNALIS SMA INTENSIF TARUNA PEMBANGUNAN SURABAYA

Jalan Dukuh Menanggal XII/4 Telp. 031-8281182 Surabaya 60234

Email: [email protected] Blog: persintaps.blogdetik.com

VI. PROGRAM KERJA

VI.1. PROGRAM JANGKA PENDEK

1. MADING SEKOLAH

- Mading sekolah (majalah dinding) merupakan media informasi dan berita yang berupa cetak, yang ditempatkan secara khusus pada sebuah tempat.

- Terbit atau dimuat tiap 1 bulan sekali.Kebutuhan:

- Sarana- Penambahan 2 tempat mading.

2. RADIO SEKOLAH

- Radio sekolah merupakan media informasi dan komunikasi berbasis elektronik.

- Program yang di putar di radio sekolah berupa musik, seputar informasi dan berita, baik mengenai lingkungan sekolah maupun luar.

- Pelaksanaan setiap waktu istirahat pada hari: Senin, Selasa, Rabu, Kamis, Jum’at, dan Sabtu.

Kebutuhan- Sarana

- Ruang redaksi radio.- Alat pemutar cd/dvd/mp3.- Kabel sound out.- 1 unit komputer.

3. BULETIN SEKOLAH

- Buletin sekolah merupakan media informasi dan berita berupa cetak.- Terbit atau dimuat tiap 1 bulan sekali.Kebutuhan

- Sarana- Ruang redaksi.- 1 unit komputer.- 1 unit printer.

Page 4: PROPOSAL JURNALIS 2012 - Kegiatan Buletin, Mading Dan Radio

JURNALIS SMA INTENSIF TARUNA PEMBANGUNAN SURABAYA

Jalan Dukuh Menanggal XII/4 Telp. 031-8281182 Surabaya 60234

Email: [email protected] Blog: persintaps.blogdetik.com

VI.2. PROGRAM JANGKA PANJANG

1. MAJALAH SEKOLAH

- Majalah sekolah merupakan media informasi dan berita berupa cetak.- Isi atau konten dalam majalah berupa informasi seputar sekolah, berita,

iptek, karya-karya siswa dan tips dan trik serta salam dari siswa.- Terbit tiap 1 tahun sekali.

2. KOMPETISI MADING DETEKSI

- Kompetisi mading deteksi merupakan event yang diselenggarakan oleh Deteksi Jawa Pos, yang terdiri dari lomba Mading 2D, 3D, Gerak, Jurnalist Blog Competition, OZ Deteksi Chalange, dan sebagainnya, yang diselenggarakan se- Jawa Timur dan merupakan even terbesar di Indonesia khususnya bidang jurnalistik.

- Diselenggarakan tiap 1 tahun sekali.

3. DIKLAT JURNALISTIK

- Diklat Jurnalistik merupakan kegiatan pelatihan dan pengenalan dunia jurnalistik secara teori dan praktek yang dilaksanakan dengan tujuan agar siswa yang mengikuti kegiatan ekstrakulikuler jurnalistik siap dan mempunyai modal yang cukup sebelum nantinya melakukan kegiatan-kegiatan jurnalistik.

- Pelaksanaan tiap 1 tahun sekali, tepatnya awal tahun ajaran baru atau perekrutan anggota baru.

4. KOMPETISI MADING ANTAR SMP

- Kompetisi mading antar SMP merupakan kegiatan perlombaan untuk memperingati Hari Pekan Pers Nasional sekaligus mengenalkan SMA ITP Surabaya kepada masyarakat umum, yang diikuti pelajar SMP se- Surabaya dan Sidoarjo.

- Diadakan tiap 1 tahun sekali, tepat pada Hari Pekan Pers Nasional.

Page 5: PROPOSAL JURNALIS 2012 - Kegiatan Buletin, Mading Dan Radio

JURNALIS SMA INTENSIF TARUNA PEMBANGUNAN SURABAYA

Jalan Dukuh Menanggal XII/4 Telp. 031-8281182 Surabaya 60234

Email: [email protected] Blog: persintaps.blogdetik.com

- Kegiatan lomba ini berupa Lomba Mading 3D dan 2D On The Spot dan dapat bertambah sesuai dengan kebutuhan kegiatan, yang dilaksanakan di SMA ITP Surabaya.

5. STUDI BANDING

- Studi Banding merupakan kegiatan kunjungan dan belajar yang dilakukan di media televisi, radio, cetak, maupun online juga sekolah yang ada di kota Surabaya dan sekitarnya.

- Diadakan tiap 2 bulan sekali.- Dengan tujuan siswa yang mengikuti kegiatan jurnalistik akan bertambah

ilmu dan wawasan serta mengerti dan dapat memperatekkan berbagai media jurnalistik.

VII. RENCANA PROGRAM DAN ANGGARAN DANA

(terlampir)

VIII. PENUTUP

Proposal pengajuan dana program ektrakulikuler jurnalistik (Pers Sekolah) merupakan pengembangan dari program kerja ekstrakulikuler jurnalistik. Dengan demikian diharapkan menjadi titik awal dari perubahan dan perkembangan kegiatan jurnalistik (Pers Sekolah) di SMA ITP Surabaya. Peran serta semua pihak sangat berpengaruh pada realisasi dan pelaksanaan kegiatan jurnalistik ini. Karenanya, diharapkan semua pihak dapat terlibat secara langsung maupun tidak langsung untuk memantau dan mendukung terlaksananya kegiatan jurnalistik di SMA ITP Surabaya. Demikianlah proposal pengajuan dana program ekstrakulikuler jurnalistik (Pers Sekolah), atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan terima kasih.

Surabaya, 14 September 2011

Pembina Jurnalistik Ketua Jurnalistik

Marga Bagus S. Tesca Aliffidata D.P.

Page 6: PROPOSAL JURNALIS 2012 - Kegiatan Buletin, Mading Dan Radio

JURNALIS SMA INTENSIF TARUNA PEMBANGUNAN SURABAYA

Jalan Dukuh Menanggal XII/4 Telp. 031-8281182 Surabaya 60234

Email: [email protected] Blog: persintaps.blogdetik.com

Mengetahui,

Kepala Sekolah Wakasek Kesiswaan

Drs. Hari Pribawato, M.Pd. Dra. Rr. Soesanti Sri HastoetiNIP. 19591110 198811 1 001