PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari...

44
Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 1 PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 – 2019 I. Gambaran Umum Industri Penyiaran Radio Perkembangan Industri penyiaran Radio di Indonesia dari tahun ke tahun mengalami lonjakan yang signifikan. Pada akhir tahun 2009, jumlah stasiun radio di Indonesia adalah 1.288 stasiun terdiri dari 384 AM dan 904 FM (Sumber: Data Stasistik Ditjen Postel Semester II Tahun 2009), di akhir tahun 2013 meningkat menjadi 1.986 stasiun terdiri dari 265 AM dan 1721 FM (Sumber: Data Statistik Ditjen Postel Semester II Tahun 2013). Data tersebut menunjukkan ada pertumbuhan rata-rata 10% dari tahun ke tahun. Industri penyiaran radio di Indonesia berada dalam lingkungan yang sangat dinamis yang berpengaruh terhadap Industri penyiaran, asosiasi penyiaran (dalam hal ini PRSSNI) serta penyelenggara penyiaran (dalam hal ini anggota PRSSNI). Diagram berikut ini menunjukkan bahwa ada empat elemen utama yang berpengaruh yaitu Pendengar, Persaingan Media, Pengiklan dan Regulator. Pertumbuhan jumlah radio yang signifikan ternyata tidak berbanding lurus dengan peningkatan jumlah pendengar radio dalam populasi, lama waktu mendengarkan radio dan alokasi iklan radio.

Transcript of PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari...

Page 1: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 1

PROGRAM UMUM PRSSNI

PERIODE 2015 – 2019

I. Gambaran Umum Industri Penyiaran Radio

Perkembangan Industri penyiaran Radio di Indonesia dari tahun ke tahun

mengalami lonjakan yang signifikan. Pada akhir tahun 2009, jumlah stasiun radio

di Indonesia adalah 1.288 stasiun terdiri dari 384 AM dan 904 FM (Sumber: Data

Stasistik Ditjen Postel Semester II Tahun 2009), di akhir tahun 2013 meningkat

menjadi 1.986 stasiun terdiri dari 265 AM dan 1721 FM (Sumber: Data Statistik

Ditjen Postel Semester II Tahun 2013). Data tersebut menunjukkan ada

pertumbuhan rata-rata 10% dari tahun ke tahun.

Industri penyiaran radio di Indonesia berada dalam lingkungan yang sangat

dinamis yang berpengaruh terhadap Industri penyiaran, asosiasi penyiaran (dalam

hal ini PRSSNI) serta penyelenggara penyiaran (dalam hal ini anggota PRSSNI).

Diagram berikut ini menunjukkan bahwa ada empat elemen utama yang

berpengaruh yaitu Pendengar, Persaingan Media, Pengiklan dan Regulator.

Pertumbuhan jumlah radio yang signifikan ternyata tidak berbanding lurus dengan

peningkatan jumlah pendengar radio dalam populasi, lama waktu mendengarkan

radio dan alokasi iklan radio.

Page 2: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 2

Data Radio Reach atau jumlah pendengar radio diantara populasi penduduk di

satu kota, tidak mengalami pertumbuhan, tetap dari tahun ke tahun bahkan

beberapa diantaranya mengalami penurunan. Hal ini menunjukkan bahwa

persaingan stasiun radio untuk merebut pendengar semakin ketat karena jumlah

pendengar yang diperebutkan cenderung tidak bertambah.

Data Time Spent Listening atau lamanya waktu mendengar dari tahun ke tahun

juga tidak mengalami pertumbuhan, tetap bahkan di kota-kota utama di Indonesia

mengalami penurunan. Lamanya waktu mendengar per minggu rata-rata 15,5 Jam

atau 2,2 jam per hari. Hal ini menunjukkan kualitas isi siaran radio belum

membuat pendengar mendengar radio dalam waktu yang lama.

Persaingan media dari tahun ke tahun semakin ketat. Media dengan karakteristik

masing-masing menunjukkan keunggulannya, menampilkan inovasi dan

meyakinkan para pengiklan akan efektifitas medianya. Di sisi lain media digital

juga menjadi media yang diperhitungkan di era digital saat ini. Media digital

menunjukkan pertumbuhan yang signifikan demikian juga peroleh iklannya.

Terkait belanja iklan radio (Radio Advertising Exenditure), data menunjukkan

alokasi belanja iklan untuk radio rata-rata 0,7 % dari total belanja iklan

(Advertising Expenditure) dan pertumbuhannya rata-rata 7%.

Page 3: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 3

Kenyataan ini menunjukkan bahwa pertumbuhan belanja iklan yang rata-rata 7%

per tahun tidak sebanding dengan pertumbuhan jumlah stasiun radio yang

mencapai 10% per tahun. Dapat dipastikan bahwa semakin banyak stasiun radio

yang akan memperebutkan belanja iklan yang jumlahnya terbatas. Persaingan

memperebutkan belanja iklan semakin ketat dari tahun ke tahun.

Sebagai perbandingan bila dilihat belanja iklan radio di negara-negara tetangga

seperti Malaysia, Thailand dan India, alokasi belanja iklan radio besarnya antara

5%-6% dari total belanja iklan (Advertising Expenditure) dan pertumbuhannya

rata-rata antara 3% sampai 10%. Hal ini menunjukkan bahwa radio masih

menjadi pilihan sebagai media periklanan yang efektif untuk pemasaran produk

dan jasa di negara-negara tersebut.

Page 4: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 4

Data berikut menunjukkan belanja iklan radio (RadEx)di Amerika Serikat rata-rata

9% dari total belanja iklan (AdEx) yang juga menunjukkan bahwa radio masih

menjadi pilihan pengiklan sebagai media periklanan yang efektif.

Source: eMarketer, August 2013

Page 5: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 5

Sementara itu sejak tahun 2012, belanja iklan digital menunjukkan peningkatan.

Source: eMarketer, June 2014

Source: eMarketer, June 2014

Belanja iklan digital yaitu iklan yang muncul di perangkat digital seperti komputer,

laptop, tablet dan telepon genggam mengalami peningkatan yang signifikan

dimana pada tahun 2014 belanja iklan digital Indonesia mencapai USD 420 Juta

atau Rp. 5.040 Milyar. Pertumbuhan belanja iklan digital di Indonesia sangat

tinggi di atas 50%. Hal ini menunjukkan bahwa media digital merupakan media

promosi potensial yang menjadi saingan Radio serta berpotensi menggerus iklan

radio.

Data dan gambaran di atas menunjukkan bahwa industri radio menghadapi

persaingan yang berat di dalam memperebutkan belanja iklannya, baik persaingan

antara sesama stasiun radio maupun persaingan dengan media periklanan lainnya

termasuk media digital.

Page 6: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 6

Di bagian lain yang terkait dengan regulasi, fakta menunjukkan industri penyiaran

radio eksistensinya kurang kuat, kurang diperhatikan dan kurang jelas

pengaturannya, selain itu beberapa aturan dalam regulasi terkait penyiaran radio,

tidak berpihak kepada industri/ organisasi maupun penyelenggara radio.

Regulasi yang dimaksud diantaranya :

1 UU No.32 Tahun 2002 Penyiaran

2 UU No. 40 Tahun 2007 Perseroan Terbatas

3 PP No.50 Tahun 2005 Penyelenggaraan Penyiaran Lembaga

Penyiaran Swasta

4 Permen KOMINFO No.

8/P/M/KOMINFO/3/2007

Tata Cara Perizinan dan

Penyelenggaraan Penyiaran Lembaga

Penyiaran Swasta

5 Permen KOMINFO No.28/

PER/M.KOMINFO/09/2008

Tata Cara Perizinan Penyelenggaraan

Penyiaran

6 Permen KOMINFO No.47/

PER/M.KOMINFO/II/2009

Indeks Peluang Usaha Penyiaran

7 Permen KOMINFO No.38

Tahun 2012

Tata Cara Pelaporan Perubahan Data

Perizinan

8 Permen KOMINFO No.40

Tahun 2012

Tata Cara Pengajuan Keberatan

Terhadap Penjatuhan Sanksi

Administratif Penyelenggaraan

Penyiaran

Telaah lebih mendalam terhadap regulasi tersebut menunjukkan bahwa Negara

sebagai Regulator, dalam regulasi-regulasi yang diterbitkannya belum berpihak

kepada industri penyiaran radio dimana penyiaran radio dianggap sebagai industri

jasa pada umumnya sementara penyiaran radio punya dimensi yang berbeda

dimana di dalamnya selain ada fungsi informasi, edukasi dan hiburan juga ada

fungsi perekat sosial dan kontrol sosial yang tidak dimiliki industri jasa lainnya.

Kemudian dalam regulasinya, sedikit sekali aturan tentang asosiasi sebagai wadah

berkumpulnya penyelenggara penyiaran radio. Dalam regulasinya, urusan

infrastruktur diatur oleh Kementrian KomInfo, urusan konten diatur oleh Komisi

Penyiaran Indonesia, sedangkan peran dan fungsi asosiasi belum diatur secara

jelas, padahal asosiasi dapat menjembatani, memfasilitasi regulator dan

anggotanya atau para penyelengggaran radio siaran. Demikian pula perhatian

regulator untuk para penyelengggaran radio siaran dirasa sangat kurang dan

belum berpihak dalam menumbuhkembangkan radio siaran indonesia yang maju

dan mandiri.

Hal penting lain yang perlu menjadi perhatian industri radio ialah pemberlakukan

Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) mulai Desember 2015. Masyarakat Ekonomi

Asean akan menjadikan Asean sebagai sebuah wilayah kesatuan pasar dan basis

produksi. Dengan terciptanya kesatuan pasar dan basis produksi maka akan

membuat arus barang, jasa, investasi, modal dan tenaga kerja terampil mengalir

tanpa batas dari satu negara ke negara lain di kawasan Asia Tenggara.

Page 7: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 7

Dalam konteks industri radio tingkat persaingan dan standar industri semakin

tinggi yang berlaku sama di seluruh negara-negara Asean. Di satu sisi, hal ini

memperkuat dan meningkatkan posisi industri radio di Indonesia. Masuknya

modal luar negeri secara langsung, akses pasar dan perdagangan produk-produk

antar negara Asean akan menimbulkan peluang peningkatan pendapatan industri

radio. Peningkatan perdagangan produk barang dan jasa antar negara Asean akan

mendorong peningkatan aktifitas promosi. Media-media saling bersaing untuk

mendapatkan kesempatan menjadi media promosi yang dipercaya termasuk radio.

Sejalan dengan itu, investasi dalam industri radio akan meningkat karena untuk

mendapatkan kepercayaan sebagai media promosi, maka distribusi, konten dan

pelayanan industri radio harus berkualitas dan memenuhi standar negara-negara

Asean. Industri radio Indonesia yang baik akan meningkatkan belanja iklan radio

di Indonesia menjadi 4%-5% dari total belanja iklan, tidak di bawah 1% seperti

saat ini.

Di sisi lain, industri radio di Indonesia akan dihadapkan pada persyaratan kualitas,

standar dan kompetensi yang tinggi, menimbulkan kesulitan bagi para pelaku

industri radio yang tidak siap dari sisi sistem, sumber daya manusia dan sumber

daya lainnya. Menurut beberapa literatur media dan broadcasting, sebagian besar

sumber daya manusia atau praktisi radio di Indonesia saat ini kualitas dan

kompetensinya masih di bawah kualitas dan kompetensi praktisi radio dari negara-

negara Asean lainnya seperti Malaysia, Singapura dan Filipina.

Dengan pemberlakukan Masyarakat Ekonomi Asean, Para praktisi radio,

khususnya pada level manajer dan direksi dari negara-negara Asean lainnya akan

datang dan bekerja di Indonesia karena jumlah dan potensi industri radio di

Indonesia yang besar.

II. Peta Organisasi dan Anggota

Organisasi PRSSNI sebagai wadah berkumpul anggota para penyelenggara radio

siaran pastilah memiliki tujuan yang sama dalam konteks membantu, memfasilitasi

dan mendorong seluruh anggota untuk maju dan berkembang. Dengan

lingkungan di sekeliling PRSSNI yang dinamis, banyak peluang namun juga penuh

tantangan, menuntut organisasi PRSSNI melakukan hal-hal strategis dan penting

sehingga bisa memanfaatkan peluang dan mengatasi tantangan yang dihadapi.

Situasi dan kondisi anggota yang beragam tentunya menjadi salah satu variabel

yang harus diperimbangkan organisasi dalam menjalankan organisasi sehingga

seluruh anggotaa terpenuhi kebutuhan dan keinginannya terhadap organisasi demi

kemajuan dan perkembangan anggota.

Di akhir tahun 2014, organisasi PRSSNI memiliki 671 anggota yang terhimpun

dalam 18 Pengurus Daerah PRSSNI, 7 Koordinator Daerah PRSSNI dan 7 Cabang

PRSSNI (Propinsi Jawa Tengah). Sementara potret kondisi anggota seperti tabel

berikut ini.

Page 8: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 8

Jumlah anggota awal 2011 775

Jumlah anggota yang berhenti tetap 116

Jumlah anggota baru 12

Jumlah anggota akhir 2014 671

Jumlah anggota frek.AM 89

Jumlah anggota frek.FM 582

Jumlah anggota PRSSNI sampai 1 November 2014 adalah 671 anggota aktif.

Awalnya di tahun 2011 ada 775 anggota, namun dalam kurun waktu awal tahun

2011 sampai dengan akhir tahun 2014 ada 116 anggota yang diberhentikan tetap,

karena mengundurkan diri, tidak memenuhi kewajiban organisasi serta Izin Siaran

Radio nya sudah tidak berlaku lagi atau tidak diperpanjang lagi oleh Instansi

berwenang.

Dari sisi kewajiban pembayaran iuran, anggota PRSSNI yang telah melunasi

kewajiban iurannya sampai Desember 2014 sebanyak 223 atau sepertiga dari

jumlah seluruh anggota, dua pertiga anggota masih menunggak iuran PRSSNI

sampai Desember 2014.

Dalam perkembangannya, anggota PRSSNI bergabung dan bersinergi membentuk

jejaring radio. Jejaring radio di Indonesia yang jumlahnya tercatat sekitar 35

jaringan radio yang tersebar mulai dari Medan hingga Manado. Keberadaannya

turut membantu memperkuat dan membangun industri radio yang profesional,

efektif dan efisien sehingga meningkatkan potensi pengembangan radio di

Indonesia.

Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai

berikut :

Ada 16 anggota yang tidak memproses penyesuaian IPP nya sejak tahun 2006.

PP.PRSSNI sudah beberapa kali membantu memfasilitasi anggota tersebut untuk

memproses perizinannya sesuai aturan yang ditetapkan DepKomInfo RI, namun

dalam perjalanannya anggota tersebut tidak bersungguh-sungguh sehingga tenggat

waktu yang disepakati terlewati sehingga keputusannya saat ini berada di

DepKomInfo RI.

Anggota PRSSNI yang sudah memperoleh Izin Penyelenggaraan Penyiaran, satu

tahun sebelum berakhirnya Izin harus mengajukan permohonan perpanjangan

Page 9: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 9

izinnya. Data yang diperoleh PRSSNI menunjukkan masih banyak antara 30%-

43% anggota yang belum melakukan proses perpanjangan IPP tahun 2011 (22

anggota), 2012 (81 anggota), 2013 (32 anggota) dan 2014 (27 anggota). Hal ini

menjadi perhatian PRSSNI mengingat anggota yang tidak memproses atau

memperpanjang perizinannya terancam sanksi pencabutan IPP oleh DepKomInfo

RI.

Kondisi kepengurusan PD PRSSNI di seluruh Indonesia adalah sebagai berikut:

Jumlah PD 18 Di 18 Propinsi

Jumlah Koordinator 7 Jambi, Bengkulu, BaBel, NTT, Sulteng,

Sumsel, Sumut

Jumlah PC 7 Di Prop. Jateng

Jumlah PD yang belum Musda 6 Aceh, Sumbar, NTB, Kalteng, Kaltim,

Sulut

PD PRSSNI sebagai ujung tombak pelayanan anggota dan citra organisasi dalam

pelaksanaannya belum merata di semua daerah. Beberapa PD PRSSNI proaktif

dalam menjalankan roda organisasi sementara beberapa PD PRSSNI pasif sampai

MUSDA ataupun SPD belum dijalankan sehingga belum mempunyai arah tujuan

apa yang akan dikerjakan dalam menjalankan organisasi PRSSNI.

Temuan di daerah diantaranya tidak berjalannya organisasi PD PRSSNI disebabkan

tidak aktifnya pengurus, tidak berjalannya mekanisme komunikasi antara PD

PRSSNI dan anggota di daerah tersebut serta tidak ada dana organisasi karena

tidak berjalannya iuran daerah PD PRSSNI, bahkan di beberapa daerah ditemukan

anggota membayar Iuran pusat untuk PP PRSSNI tapi tidak membayar iuran

daerah PD PRSSNI nya sehingga organisasi tidak punya dana.

Temuan lain terkait kepengurusan PD PRSSNI dan tingkat keluar/berhentinya

anggota PRSSNI ialah anggota PRSSNI yang berhenti tetap berasal dari PD PRSSNI

yang tidak aktif atau belum melaksanakan Musda PD PRSSNI diantaranya Sumsel

(17), Sumut (10), Kaltim (4), NAD (3), Riau (3).

Hal lain yang perlu digambarkan dari PP PRSSNI ialah keterbatasan dana

organisasi dimana uang pangkal anggota baru dan uang iuran Rp. 100.000,-

/bulan/anggota hanya mencukupi untuk pembiayaan rutin organisasi, sedangkan

untuk pembiayaan program kerja yang menasional diperlukan sumber pendanaan

lain.

Kendala dalam hal pembayaran iuran PP PRSSNI ialah tidak tegasnya sanksi yang

diterapkan PP PRSSNI serta belum berjalan sistem peringatan pemberitahuan

pembayaran iuran agar anggota bisa membayar iuran tepat waktu dan bila tidak

membayar akan diberikan pemberitahuan, peringatan hingga sanksi organisasi.

Upaya untuk mencari pendanaan lain dalam bentuk Iklan Bersama , penjualan air

time anggota 5 spot per hari serta kerjasama untuk mendapatkan dana corporate

Page 10: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 10

social responsibility dari instansi pemerintah maupun swasta belum berjalan

sehingga ketiadaan dana ini membuat program yang direncanakan tahun 2011-

2015, tidak berjalan atau berjalan tapi tidak maksimal, sehingga hasilnya tidak

sesuai harapan.

Kendala yang dihadapi ialah anggota PRSSNI khususnya di kota-kota besar

(Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, Medan) keberatan memutar iklan 5

spot/hari karena mengurangi alokasi space iklannya, kalaupun bersedia iklan yang

diputar dibatasi pada produk iklan tertentu/khusus, yang tidak pernah/tidak

sedang beriklan di kalangan media radio.

Sampai saat ini belum ada alternatif pendanaan lain untuk mendapatkan dana

organisasi PRSSNI.

III. GOALS PRSSNI

Gambaran umum yang telah ditampilkan membuat PRSSNI harus melakukan

upaya-upaya strategis untuk membawa industri radio menjadi media yang

diperhitungkan sebagai media promosi yang efektif bagi pengiklan, membawa

organisasi menjadi asosiasi yang kuat dan diperhitungkan dalam penentuan

kebijakan terkait industri penyiaran radio, serta menciptakan anggota yang

profesional, tangguh dan mampu menghadapi persaingan media.

PRSSNI menjadikan hal-hal yang ingin dicapai tersebut sebagai goals/tujuan-tujuan

organisasi untuk periode 4 tahun ke depan sebagai berikut:

1. Meningkatkan jumlah pendengar radio

2. Meningkatkan lama waktu mendengarkan radio

3. Meningkatkan alokasi belanja iklan radio

4. Mempengaruhi pembuat regulasi dalam menciptakan regulasi yang lebih

berpihak kepada industri penyiaran radio

5. Memperkuat posisi dan eksistensi organisasi dalam bersinergi dengan

pemerintah menumbuhkembangkan industri penyiaran radio

6. Meningkatkan kualitas anggota dalam menghadapi perkembangan teknologi,

persaingan media maupun persaingan ekonomi global, dalam hal ini

Masyarakat Ekonomi Asean

IV. STRATEGI PRSSNI

Mencermati gambaran umum kondisi eksternal di sekeliling kita serta kondisi

internal yang terjadi di organisasi, maka PRSSNI merumuskan strategi untuk

menghadapi kondisi tersebut atau strategi yang diarahkan pada pengurangan

kelemahan internal dan menghindari ancaman eksternal yaitu “Revitalisasi

organisasi yang bermanfaat bagi anggota dan berpengaruh terhadap industri

media Indonesia”.

Page 11: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 11

Revitalisasi membuat industri penyiaran radio semakin kuat mengatasi

kelemahannya (weakness) dan semakin mampu menghadapi tantangan (threat)

dan mengubahnya menjadi peluang yang menguntungkan.

Industri penyiaran radio harus meningkatkan kapasitas dan kualitasnya sehingga

dapat meningkatkan jumlah pendengar radio diantara populasi di kotanya, dapat

meningkatkan lama waktu mendengar radio di kotanya serta dapat meyakinkan

pengiklan untuk menjadi media pilihan pemasangan iklan pengiklan. Selain itu,

media radio juga harus memanfaatkan media digital terkait radionya secara

terintegrasi dan terorganisir untuk mendukung, memperkuat media radio serta

menjadi salah satu alat untuk memperoleh alokasi iklan media digital bagi

radionya.

Organisasi PRSSNI khususnya di daerah harus semakin kuat untuk memfasilitasi

anggota, melayani anggota serta memperkuat anggota sehingga kualitas anggota

meningkat. Di tingkat pusat, PP.PRSSNI melakukan upaya-upaya strategis

mempengaruhi kebijakan / regulasi dan menciptakan iklim yang kondusif bagi

industri radio di Indonesia. Di tingkat daerah, PD.PRSSNI bersinergi dengan

pemerintah atau institusi/lembaga sosial kemasyarakatan untuk saling membantu

menumbuhkembangkan industri radio siaran di daerah yang dipercaya sebagai

media yang punya tanggungjawab sosial agar fungsi dan tanggungjawab sosial

tersebut bisa berjalan optimal dan efektif.

Persoalan-persoalan pendanaan organisasi khususnya yang berasal dari iuran

anggota PRSSNI harus diselesaikan dengan cara yang tertib dan disiplin. PRSSNI

juga harus membuat terobosan, mencari alternatif pendanaan organisasi selain

yang „mainstream‟ seperti uang pangkal, uang iuran, iklan bersama, berupa unit

bisnis atau lembaga otonom yang bisa menghasilkan pendapatan dan memberikan

bagian pendapatannya sebagai dana organisasi.

IV. PROGRAM UMUM PRSSNI 2015-2019

Strategi PRSSNI tersebut diturunkan dalam program umum pada level kebijakan

yang terpadu dan tertuju pada pengentasan persoalan organisasi maupun anggota

PRSSNI yaitu :

1. Meningkatkan kapabilitas organisasi PRSSNI

o Mempengaruhi pembuat regulasi

o Menduduki posisi pada lembaga strategis terkait industri penyiaran

o Mengkritisi regulasi dan kebijakan yang kurang berpihak

o Melakukan advokasi menyelesaikan persoalan organisasi/anggota

2. Meningkatkan kapabilitas dan daya saing bisnis anggota PRSSNI

o Memperkuat sumberdaya manusia anggota PRSSNI

o Mengumpulkan dan memberdayakan potensi anggota

o Memperkuat sumberdaya peralatan anggota PRSSNI

o Mencari teknologi yang mudah, murah dan produksi dalam negeri

3. Meningkatkan hubungan PRSSNI dengan lembaga-lembaga terkait

o Meningkatkan hubungan dengan lembaga yang mengelola

infrastruktur radio siaran (Pusat/Daerah)

Page 12: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 12

o Meningkatkan hubungan dengan lembaga yang mengelola konten

radio siaran (Pusat/Daerah)

o Meningkatkan hubungan dengan aparat pemerintah (Pusat/Daerah)

V. DANA ORGANISASI

Dana organisasi bersumber dari :

1. Uang pangkal keanggotaan.

2. Iuran anggota.

3. Sumbangan air time dari anggota, maksimal 5 (lima) spot perhari.

4. Sumbangan lain yang tidak mengikat dari berbagai pihak.

5. Lembaga-lembaga otonom di bawah PRSSNI.

6. Usaha lain yang sah.

VI. PENUTUP

Program Umum PRSSNI ini merupakan landasan dasar dari seluruh kegiatan

organisasi dalam upaya mencapai tujuan organisasi, sebagaimana tercakup

dalam Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga. Program Umum ini

akan efektif bila didukung oleh struktur, sistem dan mekanisme organisasi,

partisipasi anggota serta personalia yang memiliki kompetensi yang selaras

antara sikap, pengetahuan dan ketrampilannya dalam berorganisasi serta

dilaksanakan secara konsisten lagi penuh tanggung jawab.

Ditetapkan di : Bekasi

Pada tanggal : 12 Maret 2015

Page 13: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 13

KEPUTUSAN MUSYAWARAH NASIONAL XIV PRSSNI 2015

NOMOR : 006/MUNAS-XIV/PRSSNI/2015

TENTANG

REKOMENDASI MUNAS XIV PRSSNI 2015

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

MUSYAWARAH NASIONAL XIV

PERSATUAN RADIO SIARAN SWASTA NASIONAL INDONESIA

TAHUN 2015

Menimbang : 1. Bahwa Musyawarah Nasional PRSSNI merupakan

pemegang kekuasaan tertinggi dalam organisasi Persatuan

Radio Siaran Swasta Nasional Indonesia.

2. Bahwa begitu besar tantangan yang akan dihadapi oleh

industri terkait dengan regulasi sebagaimana tergambarkan

dalam panel diskusi bersama Menteri Kominfo dan Ketua

KPI.

Mengingat : 1. Anggaran Dasar PRSSNI Pasal 17.

2. Anggaran Rumah Tangga PRSSNI Pasal 5 dan Pasal 8.

Mendengar : Pemaparan dan pembahasan Program Umum PRSSNI periode

2015 – 2019 pada Pleno III dan Pemaparan Draft Akademik

Pokok – Pokok Pikiran Tentang Industri Penyiaran dari Tim

Ad-hoc PD PRSSNI Jawa Timur.

Memperhatikan : 1. Rancangan Program Umum PRSSNI Musyawarah Nasional

XIV PRSSNI 2015.

2. Hasil Pembahasan, usul dan saran peserta Munas XIV

PRSSNI 2015.

M E M U T U S K A N

Menetapkan : KEPUTUSAN MUSYAWARAH NASIONAL XIV PRSSNI 2015

TENTANG REKOMENDASI MUNAS XIV PRSSNI 2015.

Pertama : Menugaskan kepada Formatur Tunggal/Ketua Umum PP

PRSSNI Terpilih, untuk memilih dan menetapkan Personalia

Kepengurusan yang memiliki kapasitas dan kapabilitas untuk

menjalankan program umum PRSSNI, dengan

memberdayakan Badan Eksekutif.

Page 14: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 14

Kedua : Menugaskan kepada Ketua Umum, dalam waktu secepat –

cepatnya setelah terbentuknya Kepengurusan, segera

membentuk tim Ad-hoc untuk :

1. Menindaklanjuti hal-hal yang berkembang terkait dengan

regulasi infrastruktur frekuensi serta grand design industri

penyiaran pada panel diskusi bersama Menkominfo dan

Ketua KPI.

2. Mengawal Pembahasan Perubahan UU 32 tentang

Penyiaran.

3. Merekonstruksi pola pendanaan Organisasi.

Ketiga : Meminta Pengurus Pusat PRSSNI untuk :

1. Mengawal proses perijinan anggota sesuai dengan

kewenangannya.

2. Mengawal proses pengaturan dan implementasi tentang

Hak Atas Kekayaan Intelektual (HAKI).

3. Melakukan advokasi tentang Radio Komunitas supaya

tidak mengganggu kepentingan anggota.

Keempat : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di : Bekasi

Pada tanggal : 12 Maret 2015

PIMPINAN SIDANG PLENO III

PRESIDIUM

MUSYAWARAH NASIONAL XIV PRSSNI 2015

Rafik Huda

Ketua

Darwin Makassau

Sekretaris

Dwi Sasono

Anggota

Joko Suryono

Anggota

Dardanella

Anggota

Page 15: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 15

KEPUTUSAN MUSYAWARAH NASIONAL XIV PRSSNI 2015

NOMOR : 007/MUNAS-XIV/PRSSNI/2015

TENTANG

PEMBENTUKAN FORMATUR TUNGGAL

UNTUK MENYUSUN PERSONALIA

PENGURUS PUSAT PRSSNI MASA BAKTI 2015-2019

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

MUSYAWARAH NASIONAL XIV

PERSATUAN RADIO SIARAN SWASTA NASIONAL INDONESIA

Menimbang : 1. Bahwa Musyawarah Nasional PRSSNI merupakan

pemegang kekuasaan tertinggi dalam organisasi

Persatuan Radio Siaran Swasta Nasional Indonesia.

2. Bahwa sesuai Tata Tertib Munas XIV PRSSNI 2015 perlu

diangkat dan ditetapkan Formatur/Ketua Umum untuk

menyusun personalia Pengurus Pusat PRSSNI masa bakti

2015-2019.

Mengingat : 1. Anggaran Dasar PRSSNI, Pasal 13, Pasal 17 ayat (2) huruf

(c).

2. Anggaran Rumah Tangga PRSSNI, Pasal 5, Pasal 8.

3. Lampiran 2, Keputusan Musyawarah Nasional XIV

PRSSNI 2015 Nomor: 004/MUNAS-XIV/PRSSNI/2015

tentang Tata Cara Pemilihan Pengurus Pusat dan Dewan

Pengawas.

4. Keputusan Musyawarah Nasional XIV PRSSNI 2015

Nomor:005/MUNAS-XIV/PRSSNI/2015 tentang Program

Umum PRSSNI masa bakti 2015-2019.

Memperhatikan : Hasil pemilihan Formatur/Ketua Umum secara aklamasi pada

Sidang Pleno IV MUNAS XIV PRSSNI 2015.

M E M U T U S K A N

Menetapkan : KEPUTUSAN MUSYAWARAH NASIONAL XIV PRSSNI 2015

TENTANG PENGANGKATAN FORMATUR

TUNGGAL/KETUA UMUM UNTUK MENYUSUN

PERSONALIA PENGURUS PUSAT PRSSNI MASA BAKTI 2015-

2019.

Kesatu : Mengangkat dan menetapkan Saudara DR. ROHMAD

HADIWIJOYO dari PT. Radio Kayumanis, Jakarta, sebagai

Formatur Tunggal/Ketua Umum Pengurus Pusat PRSSNI masa

bakti 2015-2019.

Page 16: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 16

Kedua : Menugaskan Formatur Tunggal/Ketua Umum untuk

menyusun komposisi dan personalia Pengurus Pusat, Dewan

Penasihat, Dewan Kehormatan Standar Profesional Radio

Siaran PRSSNI masa bakti 2015-2019, selambat-lambatnya 30

(tigapuluh) hari kerja sejak ditetapkannya keputusan ini.

Ketiga : Hasil keputusan Formatur Tunggal/Ketua Umum tentang

komposisi dan personalia Pengurus Pusat, Dewan Penasihat,

Dewan Kehormatan Standar Profesional Radio Siaran PRSSNI

masa bakti 2015-2019, disampaikan kepada seluruh anggota

pada kesempatan pertama.

Keempat : Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di : Bekasi

Pada tanggal : 12 Maret 2015

PIMPINAN SIDANG PLENO IV

PRESIDIUM

MUSYAWARAH NASIONAL XIV PRSSNI

Rafik Huda

Ketua

Darwin Makassau

Sekretaris

Dwi Sasono

Anggota

Joko Suryono

Anggota

Dardanella

Anggota

Page 17: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 17

KEPUTUSAN FORMATUR TUNGGAL

MUSYAWARAH NASIONAL XIV PRSSNI 2015

NOMOR : 01/FORMATUR/PP-PRSSNI/III/2015

TENTANG

PERSONALIA PENGURUS PUSAT PRSSNI

MASA BAKTI 2015 - 2019

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

MUSYAWARAH NASIONAL XIV

PERSATUAN RADIO SIARAN SWASTA NASIONAL INDONESIA

Menimbang : a. Bahwa Musyawarah Nasional PRSSNI merupakan

pemegang kekuasaan tertinggi dalam organisasi Persatuan

Radio Siaran Swasta Nasional Indonesia.

b. Bahwa sehubungan telah berakhirnya masa jabatan

Pengurus Pusat PRSSNI yang pengangkatannya

ditetapkan berdasarkan Keputusan Musyawarah Nasional

XIII Persatuan Radio Siaran Swasta Nasional Indonesia

Tahun 2011 di Jakarta, dipandang perlu segera

menetapkan Personalia Pengurus Pusat PRSSNI masa

bakti 2015 – 2019.

c. Bahwa personalia yang nama-namanya tercantum dalam

lampiran Keputusan ini, dinilai cakap dan mampu untuk

mengemban tugas-tugas sebagai fungsionaris Pengurus

Pusat PRSSNI masa bakti 2015 – 2019.

Mengingat : a. Anggaran Dasar PRSSNI, Pasal 5, Pasal 8.

b. Anggaran Rumah Tangga PRSSNI Pasal 1, Pasal 5.

c. Keputusan Musyawarah Nasional XIV PRSSNI 2015

Nomor:006/MUNAS-XIV/PRSSNI/2015 tentang

Rekomendasi Munas XIV PRSSNI 2915.

d. Keputusan Musyawarah Nasional XIV PRSSNI 2015

Nomor: 007/MUNAS-XIV/PRSSNI/2015 tentang

Pengangkatan Formatur Tunggal untuk menyusun

Personalia Pengurus Pusat PRSSNI masa bakti 2015 - 2019.

M E M U T U S K A N

Menetapkan : KEPUTUSAN FORMATUR TUNGGAL MUSYAWARAH

NASIONAL XIV PRSSNI 2015 TENTANG PERSONALIA

PENGURUS PUSAT PRSSNI MASA BAKTI 2015 – 2019.

Page 18: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 18

Kesatu : Mengangkat Personalia Pengurus Pusat PRSSNI masa bakti

2015–2019 dengan susunan sebagaimana terlampir dan

merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari keputusan ini.

Kedua : Apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan dalam

keputusan ini, akan diadakan perbaikan sesuai ketentuan

yang berlaku.

Ketiga : Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di : Jakarta

Pada tanggal : 30 Maret 2015

FORMATUR TUNGGAL

MUSYAWARAH NASIONAL XIV PRSSNI 2015

ROHMAD HADIWIJOYO

Page 19: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 19

Lampiran

KEPUTUSAN FORMATUR TUNGGAL MUNAS XIV PRSSNI 2015

NOMOR : 01/FORMATUR/PP-PRSSNI/III/2015

TENTANG

PERSONALIA PENGURUS PUSAT PRSSNI

MASA BAKTI 2015 - 2019

Ketua Umum : ROHMAD HADIWIJOYO

PT. Radio Kayumanis, Jakarta.

Sekretaris Umum : HASSANEIN RAIS

PT. Radio Prambors, Jakarta

Wakil Sekretaris Umum : SLAMET MULYADI

PT. Radio Leonardus Buana Suara, Salatiga

Bendahara Umum : NANA PRIYATNA

PT Radio TM Bahana Pembangunan, Jakarta

Wakil Bendahara Umum : MIRZA SAPUTRA

PT. Radio Kayumanis, Jakarta

Ketua Bidang Organisasi : BUDI PURWANA YODHASWARA

PT. Radio Trisara FM, Cipanas, Jawa Barat

Ketua Bidang Teknik : AGUS FI SUTAMA

PT. Radio Ramako Jaya Raya (Lite FM), Jakarta

Ketua Bidang Pendidikan, Penelitian dan

Pengembangan SDM : CHANDRA NOVRIADI

PT. Radio Prambors, Jakarta

Ketua Bidang Humas

dan Komunikasi : TRIADI PARMANA SUPARTA,

PT Radio Taman Mini (D-Radio) Jakarta

Direktur Badan Eksekutif : YANUAR SAIBI

Jakarta, 30 Maret 2015

FORMATUR TUNGGAL

MUSYAWARAH NASIONAL XIV PRSSNI 2015

ROHMAD HADIWIJOYO

Page 20: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 20

KEPUTUSAN PENGURUS PUSAT

PERSATUAN RADIO SIARAN SWASTA NASIONAL INDONESIA

NOMOR : 01/PP-PRSSNI/III/2015

TENTANG

DEWAN KEHORMATAN STANDAR PROFESIONAL RADIO SIARAN

MASA BAKTI 2015 – 2019

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

PENGURUS PUSAT

PERSATUAN RADIO SIARAN SWASTA NASIONAL INDONESIA

Menimbang : a. Bahwa untuk melaksanakan pengawasan terhadap

Standar Profesional Radio Siaran perlu diangkat Dewan

Kehormatan Standar Profesional Radio Siaran untuk

masa bakti 2011 – 2015.

b. Bahwa sehubungan butir a diatas dan telah berakhirnya

Dewan Kehormatan Pusat Standar Profesional Radio

Siaran masa bakti 2011 – 2015, dipandang perlu segera

menetapkan personalia Dewan Kehormatan Pusat

Standar Profesional Radio Siaran masa bakti 2015 -

2019.

Mengingat : a. Anggaran Dasar PRSSNI, Pasal 30.

b. Anggaran Rumah Tangga PRSSNI Pasal 20.

Memperhatikan : 1. Keputusan Munas No. 004/MUNAS-XIV/PRSSNI/2015

tentang Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga

PRSSNI.

2. Keputusan Musyawarah Nasional XIV PRSSNI 2015

Nomor:006/MUNAS-XIV/PRSSNI/2015 tentang

Rekomendasi Munas XIV PRSSNI 2915.

3. Keputusan Musyawarah Nasional XIV PRSSNI 2015

Nomor: 007/MUNAS-XIV/PRSSNI/2015 tentang

Pengangkatan Formatur Tunggal untuk menyusun

Personalia Pengurus Pusat PRSSNI masa bakti 2015 - 2019.

M E M U T U S K A N

Menetapkan : KEPUTUSAN PENGURUS PUSAT PRSSNI TENTANG

PERSONALIA DEWAN KEHORMATAN PUSAT STANDAR

PROFESIONAL RADIO SIARAN MASA BAKTI 2015 - 2019.

Page 21: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 21

Kesatu : Mengangkat dan menetapkan Personalia Dewan

Kehormatan Pusat Standar Profesional Radio Siaran masa

bakti 2015-2019 dengan komposisi sebagai berikut :

1. ERROL JONATHANS

Radio Suara Surabaya, Surabaya, sebagai Ketua

merangkap Anggota

2. FACHRY MOHAMAD

Radio Smart Media Utama, Jakarta, sebagai Anggota

3. WAHYU ADHITAMA

Radio Elshinta, Jakarta, sebagai Anggota.

Kedua : Menugaskan kepada Dewan Kehormatan Pusat Standar

Profesional Radio Siaran masa bakti 2015-2019 untuk

menjalankan fungsi pengawasan dan penegakan pelaksanaan

Standar Profesional Radio Siaran.

Ketiga : Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di : J a k a r t a

Pada tanggal : 30 Maret 2015

PENGURUS PUSAT

PERSATUAN RADIO SIARAN SWASTA NASIONAL INDONESIA

Rohmad Hadiwijoyo Hassanein Rais

Ketua Umum Sekretaris Umum

Page 22: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 22

SURAT KEPUTUSAN

PENGURUS PUSAT

PERSATUAN RADIO SIARAN SWASTA NASIONAL INDONESIA

NOMOR : 002/SK-PP.PRSSNI/III/2015

TENTANG

PERSONALIA DEWAN PENASIHAT PENGURUS PUSAT PRSSNI

MASA BAKTI 2015 – 2019

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

PENGURUS PUSAT

PERSATUAN RADIO SIARAN SWASTA NASIONAL INDONESIA

Menimbang : a. Bahwa untuk lebih memantapkan keberadaan organisasi

dan senantiasa memperoleh bimbingan, saran dan

nasihat bagi perkembangan organisasi PRSSNI, perlu

diangkat dan ditetapkan Dewan Penasihat Pengurus

Pusat PRSSNI.

b. Bahwa sehubungan telah berakhirnya masa bakti Dewan

Penasihat PRSSNI periode 2011-2015 yang

pengangkatannya berdasarkan Surat Keputusan

PP.PRSSNI Nomor. 02/PP.PRSSNI/IV/ 2011, dipandang

perlu segera menetapkan Personalia Dewan Penasihat

Pengurus Pusat PRSSNI masa bakti 2015 – 2019.

Mengingat : a. Anggaran Dasar PRSSNI, Pasal 31, dan ART Pasal 21.

b. Keputusan-keputusan Musyawarah Nasional XIV PRSSNI

2015.

M E M U T U S K A N

Menetapkan : KEPUTUSAN PENGURUS PUSAT PRSSNI TENTANG

PERSONALIA DEWAN PENASIHAT PENGURUS PUSAT

PRSSNI MASA BAKTI 2015 - 2019.

Kesatu : Mengangkat dan menetapkan Personalia Dewan Penasehat

Pengurus Pusat PRSSNI masa bakti 2015–2019 terdiri atas :

1. Hj. SITI HARDIYANTI RUKMANA

PT. Radio Citra Dharma Bali Satya, Bali

2. H. GANDJAR SUWARGANI D

PT. Radio Mitragamma Swara, Bandung

3. SHIDKI WAHAB

PT. Dengan Radio Anda Bahagia, Jakarta

Page 23: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 23

4. H. MOHAMMAD HIDAYAT

PT. Radio Mara Githa, Bandung

5. MALIK SJAFEI SALEH

PT. Radio Prambors, Jakarta

6. SOETIKNO SOEDARJO

PT. Radio Suara Kejayaan, Jakarta

7. ERICK THOHIR

PT. Radio Attahiriyah, Jakarta

8. H. DEDE MAULANA

PT. Radio Trisara FM, Cipanas, Jawa Barat

9. H. SOEJATNO PEDRO HD

PT. Radio Kesehatan „99, Semarang

10. F. EFFENDI ILHAM

PT. Radio Cakrawala, Jakarta

11. BOB ISKANDAR

PT. Radio Kayumanis, Jakarta

Kedua : Apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan dalam

keputusan ini, akan diadakan perbaikan sebagaimana

mestinya.

Ketiga : Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di : J a k a r t a

Pada tanggal : 30 Maret 2015

PENGURUS PUSAT

PERSATUAN RADIO SIARAN SWASTA NASIONAL INDONESIA

Rohmad Hadiwijoyo Hassanein Rais

Ketua Umum Sekretaris Umum

Page 24: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 24

KEPUTUSAN MUSYAWARAH NASIONAL XIV PRSSNI 2015

NOMOR : 008/MUNAS-XIV/PRSSNI/2015

TENTANG

DEWAN PENGAWAS PRSSNI

MASA BAKTI 2015 –2019

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

MUSYAWARAH NASIONAL XIV

PERSATUAN RADIO SIARAN SWASTA NASIONAL INDONESIA

Menimbang : 1. Bahwa Musyawarah Nasional PRSSNI merupakan

pemegang kekuasaan tertinggi dalam organisasi

Persatuan Radio Siaran Swasta Nasional Indonesia.

2. Bahwa untuk melaksanakan pengawasan dan

pemeriksaan atas kebijakan dan pengelolaan keuangan

organisasi sesuai Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah

Tangga PRSSNI perlu ditetapkan Dewan Pengawas

PRSSNI masa bakti 2015 – 2019.

3. Bahwa untuk maksud tersebut perlu dikeluarkan Surat

Keputusan Musyawarah Nasional XIV PRSSNI 2015.

Mengingat : 1. Anggaran Dasar PRSSNI, Pasal 17 ayat (2) huruf (c), Pasal

28.

2. Anggaran Rumah Tangga PRSSNI, Pasal 18.

3. Lampiran 2, Keputusan Musyawarah Nasional XIV PRSSNI

2015 Nomor: 004/MUNAS-XIV/PRSSNI/2015 tentang

Tata Cara Pemilihan Pengurus Pusat dan Dewan

Pengawas.

Memperhatikan : Usulan sejumlah nama calon dari Pengurus Daerah yang

disepakati secara aklamasi pada Sidang Pleno IV MUNAS XIV

PRSSNI 2015.

M E M U T U S K A N

Menetapkan : KEPUTUSAN MUSYAWARAH NASIONAL XIV PRSSNI 2015

TENTANG PENGANGKATAN DEWAN PENGAWAS PRSSNI

MASA BAKTI 2015-2019.

Kesatu : Mengangkat dan menetapkan Dewan Pengawas PRSSNI

Masa Bakti 2015-2019 dengan komposisi sebagai berikut :

1. DJOKO WAHJONO TJAHJO, dari PT. Radio Elang Bayu

Gresik, Jawa Timur, sebagai Ketua merangkap anggota.

2. HISBULLAH RAZAK, dari PT. Radio Gema Adhikatama

Swara, Luwu, Sulawesi Selatan, sebagai anggota.

Page 25: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 25

3. M. NAJIB AZMIE, dari PT. Radio Terik Matahari Bahana

Pembangunan, Jakarta, sebagai anggota.

4. SUBAGDJA SUBIADINATA, dari PT. Radio Tiara Rase

Pradana, Bandung, sebagai anggota.

5. ENDANG WIDIASTUTI, dari PT. Radio Batara

Adyaswara, Bandar Lampung, sebagai anggota.

Kedua : Personalia Dewan Pengawas sebagaimana diktum kesatu

mempunyai tugas, wewenang sebagaimana diatur dalam

Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga PRSSNI.

Ketiga : Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di : Bekasi

Pada tanggal : 12 Maret 2015

PIMPINAN SIDANG PLENO IV

PRESIDIUM

MUSYAWARAH NASIONAL XIV PRSSNI

Rafik Huda

Ketua

Darwin Makassau

Sekretaris

Dwi Sasono

Anggota

Joko Suryono

Anggota

Dardanella

Anggota

Page 26: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 26

SURAT KEPUTUSAN

Nomor : 198/SK-PP.PRSSNI/IX/2014

TENTANG

PANITIA MUSYAWARAH NASIONAL XIV

PERSATUAN RADIO SIARAN SWASTA NASIONAL INDONESIA TAHUN 2015

PENGURUS PUSAT

PERSATUAN RADIO SIARAN SWASTA NASIONAL INDONESIA

Menimbang : a. Bahwa dalam rangka memenuhi ketentuan Anggaran Dasar

dan Anggaran Rumah Tangga PRSSNI, Pengurus Pusat

Persatuan Radio Siaran Swasta Nasional Indonesia masa

bakti 2011-2015, yang pembentukannya berdasarkan

Keputusan Musyawarah Nasional XIII Tahun 2011,

berkewajiban menyelenggarakan Musyawarah Nasional XIV

PRSSNI tahun 2015.

b. Bahwa untuk mempersiapkan penyelenggaraan Munas XIV,

perlu dibentuk PANITIA MUSYAWARAH NASIONAL XIV

PRSSNI TAHUN 2015 yang terdiri dari Panitia Pengarah dan

Panitia Pelaksana.

Mengingat : a. Anggaran Dasar PRSSNI Pasal 16.

b. Anggaran Rumah Tangga Pasal 8.

Memperhatikan : a. Keputusan Sidang Paripurna IV PRSSNI Tahun 2014 di

Jakarta

b. Hasil Rapat Pleno Pengurus Pusat PRSSNI tanggal 11 Juni

2014 di Jakarta

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN PENGURUS PUSAT PRSSNI TENTANG PANITIA

MUSYAWARAH NASIONAL XIV PERSATUAN RADIO SIARAN

SWASTA NASIONAL INDONESIA TAHUN 2015

Kesatu : Menetapkan Panitia Musyawarah Nasional XIV Persatuan Radio

Siaran Swasta Nasional Indonesia Tahun 2015 yang terdiri atas

PANITIA PENGARAH DAN PANITIA PELAKSANA

Kedua : Komposisi dan Personalia sebagaimana dimaksud pada diktum

Kesatu di atas tercantum dalam lampiran yang menjadi bagian

tak terpisahkan dari Surat Keputusan ini.

Page 27: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 27

Ketiga : Tugas PANITIA PENGARAH MUNAS XIV PRSSNI TAHUN 2015

adalah :

1. Menyusun Rancangan Materi Munas XIV PRSSNI Tahun

2015.

2. Menjadi nara sumber dan memberikan arahan kepada Panitia

Pelaksana bagi kelancaran jalannya persidangan Munas XIV

PRSSNI Tahun 2015

3. Apabila dipandang perlu berwenang menambah personalia

anggota Panitia Pengarah sesuai kebutuhan.

4. Bertanggung Jawab kepada Pengurus Pusat atas kesiapan

keseluruhan Materi Munas XIV PRSSNI Tahun 2015

Keempat : Tugas PANITIA PELAKSANA MUNAS XIV PRSSNI TAHUN 2015,

adalah:

1. Menyelenggarakan seluruh rangkaian kegiatan Munas XIV

PRSSNI Tahun 2015 pada 11-13 Maret 2015 di Jakarta dan

atau tempat lain yang dimungkinkan dengan mengindahkan

ketentuan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga

PRSSNI.

2. Menyediakan sarana serta kemudahan yang layak dan

diperlukan oleh segenap panitia, peserta, peninjau dan pihak

lain yang terlibat langsung atau tidak langsung dalam

penyelenggaraan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015.

3. Melakukan kerjasama dengan pihak ketiga dan atau usaha

lain yang sah untuk pencarian dana bagi dukungan

pembiayaan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015.

4. Berkoordinasi dengan Panitia Pengarah Munas XIV PRSSNI

Tahun 2015, khususnya menyangkut materi dan persidangan

Munas XIV PRSSNI Tahun 2015.

5. Apabila dipandang perlu berwenang menambah personalia

anggota Panitia Pelaksana sesuai kebutuhan.

6. Bertanggungjawab kepada PP. PRSSNI atas kenyamanan dan

kelancaran pelaksanaan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015; dan

7. Melaporkan hasil pelaksanaan tugas dan seluruh kegiatan

keuangan yang terkait dengan pelaksanaan Munas XIV

PRSSNI Tahun 2015 setelah di audit oleh Akuntan Publik

kepada Pengurus Pusat PRSSNI terpilih sebelum SPP I.

Kelima : Sumber keuangan penyelenggaraan Munas XIV PRSSNI Tahun

2015 dari bantuan PP PRSSNI dan usaha lain yg sah.

Page 28: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 28

Keenam : Surat Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan sampai

terlaksananya tugas masing-masing dan apabila terdapat

kesalahan dalam Surat Keputusan ini akan diperbaiki

sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di: Jakarta

Pada tanggal : 11 September 2014

Pengurus Pusat

Persatuan Radio Siaran Swasta Nasional Indonesia

Rohmad Hadiwijoyo K Candi Sinaga

Ketua Umum Sekretaris Umum

Tembusan disampaikan kepada :

1. Dewan Pengawas

2. Dewan Penasihat PP PRSSNI

3. Dewan Kehormatan Standar Profesional Radio Siaran

4. Para Ketua PD PRSSNI se-Indonesia

5. Arsip

Page 29: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 29

LAMPIRAN :

SURAT KEPUTUSAN

NOMOR : 198/SK-PP.PRSSNI/IX/2014

TENTANG

SUSUNAN PERSONALIA PANITIA MUSYAWARAH NASIONAL XIV

PERSATUAN RADIO SIARAN SWASTA NASIONAL INDONESIA TAHUN 2015

PENANGGUNGJAWAB : Rohmad Hadiwijoyo

PANITIA PENGARAH

Ketua : Budhi Purwana Yodhaswara

Sekretaris : Slamet Mulyadi

Anggota : 1. K. Candi Sinaga

2. M. Rafiq

3. M. Najib Azmie

4. Bobby Probo Abuwisono

5. Bob Iskandar

6. Chandra Novriadi

7. Agus F.I Soetama

8. Wahyu Widodo

9. Sunarminto

10. Edy Harsono

11. Boy Henry

12. Komang Agus Satuhedi

13. H. Kamaruddin Said

14. Drs. S. Totok Kaeru S

15. Didik M. Miftahudin

16. Drs. Yanuar Saibi

17. Hamid Shahab

18. Dendan Ronggo Astono

19. Dedi Asyikin Wahyudi (Ketua Panitia Pelaksana

Munas XIV ex-Officio)

Staff Panitia Pengarah : 1. Agus Muhtar Efendi

2. Purwono

PANITIA PELAKSANA

Ketua : Dedi Asyikin Wahyudi

Bendahara : Ir. Dadang Mulyadi

Sekretaris : Hana Rukana Jaya

Akomodasi : Erick Rizky Sunendar

Persidangan : Wan Abas

Jakarta, 11 September 2014

K Candi Sinaga

Sekretaris Umum

Page 30: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 30

DAFTAR HADIR PESERTA

MUSYAWARAH NASIONAL XIV TAHUN 2015

PERSATUAN RADIO SIARAN SWASTA NASIONAL INDONESIA

NO NO ANGGOTA NAMA BADAN

PENYELENGGARA

NAMA PESERTA KAB/KOTA

PROPINSI ACEH

1 797-XV/1996 PT RADIO FATIA AMITA

SWARA

H. BUSTAMI Aceh Barat

2 593-XV/1991 PT RADIO SWARA GIPSI

PRATITA CAKRAWALA

NURHAYATI Langsa

PROPINSI SUMATERA UTARA

3 336-XIII/1975 PT RADIO KIDUNGINDAH

SELARAS SUARA

PIETER MANOPO Medan

4 341-XIII/1974 PT RADIO BONSITA DR. H. FAUZI

USMAN, MBA

Medan

5 402-XIII/1982 PT RADIO RORIS SHINTA

RAMA

ISKANDAR Medan

6 840-XIII/2001 PT RADIO MEDAN CIPTA

PERDANA

SUARTA Medan

7 850-XIII/2000 PT RADIO SWARA KENCANA

YUDA

SUARTA Medan

8 729-XIII/1996 PT RADIO ADI UTAMA

LAKSAMANA

T. FAISAL

LAKSAMANA, SE

Padang

Sidempuan

9 353-XIII/1978 PT RADIO SWARA

CENDRAWASIH KARYA MURNI

DRS. MARULI

SILITONGA

Pematang Siantar

PROPINSI SUMATERA BARAT

10 584-V/1992 PT RADIO SUARA

SINGGALANG MAHIMBAU

TAMPAN Padang

11 748-V/1998 PT RADIO SUARA PADANG ELYZAWATI Padang

12 882-V/2006 PT RADIO ALSOMK JALO

MARADIO

ALVIN JONI Padang

13 884-V/2006 PT RADIO KIARA INDAH

BERJAYA

HJ. ERAWATI, SE Padang

14 885-V/2002 PT RADIO PESONA MINANG SY. ANDHIKA Padang

15 189-V/1980 PT RADIO ARIEF DEWI Payakumbuh

16 857-V/1993 PT RADIO SOLOKCITRA

NADANUSA

Dra. Hj. ERNA

YUNIARTI

Solok

17 442-V/1989 PT RADIO SWARA CARANO

BATIRAI INDAH

Drs. SYAHRUL SYAM Tanah Datar

PROPINSI KEPULAUAN RIAU

18 419-XVIII/1986 PT RADIO MATRA KOMERSIAL

BATAM

YANCE SOFYAN

MUCHTAR

Batam

19 865-XVIII/2003 PT RADIO BATAM INDONESIA SRI SUYANTI Batam

20 903-XVIII/2006 PT RADIO ALJABAR IMAN MUSAMAN Batam

PROPINSI RIAU

21 751-XVIII/1998 PT RADIO PARIWARA CITRA

SWARA RIAU

ISMET BUSTAMAN Bengkalis

22 724-XVIII/1997 PT RADIO CITRA DAYANG

SURI

FLORA SIBARANI, SE Dumai

23 761-XVIII/1998 PT RADIO KALENDER

ANGKASA

RIA POESPITA

NINGRUM, Msi

Dumai

24 413-XVIII/1980 PT RADIO BHAKTERA BAHANA

SUARA

DARDANELLA Pekanbaru

25 565-XVIII/1992 PT RADIO SORERAM INDAH Hj. TUTI SUPARYATI Pekanbaru

26 720-XVIII/1997 PT RADIO GEMARIA POESPA

SRIINDRAPURA

SUSI HERYANTI Pekanbaru

27 752-XVIII/1998 PT RADIO PANCA SAPTA

PANGKALAN KERINCI

HARRY SETIAWAN Pekanbaru

28 798-XVIII/2000 PT RADIO WARNA WARNI

NADA KASIH BANGSA

JANUAR SAIBI, SE Pekanbaru

29 706-XVIII/1995 PT RADIO BANDAR BAGAN

CITRANUANSA

SYAHRIAL

SUKRIWARDANI, SPd

Rokan Hilir

30 791-XVIII/1998 PT RADIO ARENA BAHANA

ANGKASA

HERI CANDRA Rokan Hulu

PROPINSI JAMBI

Page 31: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 31

DAFTAR HADIR PESERTA

MUSYAWARAH NASIONAL XIV TAHUN 2015

PERSATUAN RADIO SIARAN SWASTA NASIONAL INDONESIA

NO NO ANGGOTA NAMA BADAN

PENYELENGGARA

NAMA PESERTA KAB/KOTA

31 710-XVII/1995 PT RADIO BATANG HARI

PERMAI

DARMAWATI Batang Hari

32 377-XVII/1972 PT RADIO MANGGIS SUNARNO Jambi

33 378-XVII/1979 PT RADIO ELRIA BUANA ALVIN Jambi

34 379-XVII/1976 PT RADIO NADA BERLIAN NESWIN TABANAS Jambi

PROPINSI BENGKULU

35 395-XX/1982 PT RADIO FLAMBOYAN

RASISTANIA

HJ NURJANI Bengkulu

36 430-XX/1988 PT RADIO SWARA RIA

SANTANA

ARRY THAWAB Bengkulu

PROPINSI SUMATERA SELATAN

37 520-VI/1990 PT RADIO PANCA PESONA

JAYA

JOKO SURYONO Lubuk Linggau

38 537-VI/1991 PT RADIO DIAN KUSUMAJAYA DAVID SUTEDJA Lubuk Linggau

39 723-VI/1997 PT RADIO CITRA ATLAS RUDY SETIYONO Lubuk Linggau

40 750-VI/1997 PT RADIO MINAT TRADISI

JAYA

BIEM TRIANI

BENJAMIN

Ogan Komering

Ilir

41 749-VI/1997 PT RADIO LEANPURI YULIUS SAPUTRA Ogan Komering

Ulu

42 193-VI/1985 PT RADIO LESTARI CITRA

BUDAYA SRIWIJAYA

HM. ILYAS YUNUS Palembang

43 194-VI/1983 PT RADIO WARASTRA BEWARA

SWARA

Hj. IDA HERYATI Palembang

44 198-VI/1978 PT RADIO GEMA MUTIARA IR. HJ. TRI

WIDAYATSIH, M.SI

Palembang

45 201-VI/1977 PT RADIO EL JOHN ENES

KOMUNIKASI

ZAMHARI BUSTANUL Palembang

46 202-VI/1977 PT RADIO PRIMA ELITA ABDILLAH Palembang

47 205-VI/1977 PT RADIO LA NUGRAHA

SWARA INDAH

H.M YUNUS

HAMIDIN

Palembang

48 909-VI/2001 PT RADIO SWARA SRIWIJAYA

INDAH

PERRY KRISTIAN Palembang

PROPINSI LAMPUNG

49 306-XI/1973 PT RADIO BATARA

ADYASWARA

Hj. ENDANG

WIDIASTUTI, BBA

Bandar Lampung

50 307-XI/1977 PT RADIO PATROL RADIKA CHOIRUDDIN, ST Bandar Lampung

51 308-XI/1975 PT RADIO SUARA BEOLI

GEMBIRA

DRS. HADI SUTIKNO Bandar Lampung

52 309-XI/1972 PT RADIO SUARA SEJAHTERA

LAMPUNG

ARIS TARKUS H. G.,

S.Pd. MA

Bandar Lampung

53 310-XI/1979 PT RADIO SUARA BHAKTI BAMBANG S. PARDJO Bandar Lampung

54 311-XI/1975 PT RADIO SWARA MEGA

MUSTIKA

SRI WAHYUNI Bandar Lampung

55 312-XI/1978 PT RADIO GEMA BUNDA

KANDUNG

SANTO RISMA Bandar Lampung

56 313-XI/1977 PT RADIO SUARA WAJAR EDUARDUS

SRIYANTO

Bandar Lampung

57 314-XI/1980 PT RADIO KHARISMA NADA

ANDHIKA

CUK MARYONO Bandar Lampung

58 317-XI/1982 PT RADIO RAJAWALI TERBANG WANITA WATI Bandar Lampung

59 431-XI/1988 PT RADIO SUARA ANDALAS

NADA

ROMI Bandar Lampung

60 452-XI/1989 PT RADIO PRATAMA

MAHARDIKA

ROBERTUS BEJO, SE Bandar Lampung

61 454-XI/1989 PT RADIO SUARA TIARA

INDAH

VINO MAREZA Bandar Lampung

62 626-XI/1993 PT RADIO KENCANA

NADASWARA

H. AHMAD ISMAIL

FELANI, SE

Bandar Lampung

63 714-XI/1995 PT RADIO MANDALA

ARGANADA

SONY B. HADI Bandar Lampung

64 737-XI/1997 PT RADIO GEMA SWARNA H. BURLIAN HAKIM Bandar Lampung

Page 32: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 32

DAFTAR HADIR PESERTA

MUSYAWARAH NASIONAL XIV TAHUN 2015

PERSATUAN RADIO SIARAN SWASTA NASIONAL INDONESIA

NO NO ANGGOTA NAMA BADAN

PENYELENGGARA

NAMA PESERTA KAB/KOTA

DWIPA

65 713-XI/1995 PT RADIO MAHAMERU

MEGAH LESTARI

SUHANDA Lampung Barat

66 474-XI/1989 PT RADIO SARI BUNGASADARI DWI MAYOGA Lampung Selatan

67 483-XI/1989 PT RADIO SUARA NADA ALAM

INDAH

IWAN MARLIANSYAH Lampung Selatan

68 423-XI/1985 PT RADIO DENBANG

BANDARJAYA

DANANG GEVIARTO Lampung Tengah

69 475-XI/1989 PT RADIO SURYAGITA

PARAMARTA

RENDY RINALDI Lampung Timur

70 519-XI/1991 PT RADIO SUARA PURI

PRAMUDYA LESTARI

H. SUNARMINTO Bandar Lampung

71 461-XI/1989 PT RADIO SWARA MAS

MANDIRI

Ir. ADI KARTONO Lampung Utara

72 463-XI/1989 PT RADIO WIJAYA

ASTHANARIA

ROSALIA ISTIYANI Lampung Utara

73 432-XI/1988 PT RADIO SUARA DUTA

PARAMITA

HERI YANSEN Bandar Lampung

74 486-XI/1990 PT RADIO RAMAYANA

WIRATAMA

TRI AGUNG

ALIMURTOPO

Metro

75 627-XI/1993 PT RADIO KARTIKA NUSA

REKSANADA

ABIDIN Metro

76 727-XI/1997 PT RADIO SWARA SERUNI

BIKARAMA

ANDI RAHMAT Metro

77 420-XI/1985 PT RADIO SABAPUTRA HM ALFA EDISON Pringsewu

78 453-XI/1989 PT RADIO CITRA PRIMA

MAHARDIKA

RUDI BAIHAKI Pringsewu

79 460-XI/1989 PT RADIO SWARA DWI

AMANDA

HJ. ASITA NURGAYA,

SE

Pringsewu

80 628-XI/1992 PT RADIO SABURAI ALAM

PERMAI

H. ROBIANSYAH, SH Pringsewu

81 558-XI/1991 PT RADIO IDOLA NADA M. DIAN NUGROHO Tulang Bawang

82 795-XI/1998 PT RADIO MASKARA JELITA H. MIFTAKHUL

KHOIR

Tulang Bawang

PROPINSI BANTEN

83 051-I/1971 PT RADIO TOP PERSADA ALI MUKHTAR Cilegon

84 775-I/2000 PT RADIO SWARA KUKILA

KENARI

MAMAN WARDIMAN Cilegon

85 886-XXVI/2003 PT RADIO BANTEN MEGAH

PROMO

YENITA ROZA, SE Cilegon

86 899-XXVI/2007 PT RADIO KHATULISTIWA

SENTRA SANADA

NUR SUBIANTO Cilegon

87 052-I/1976 PT RADIO GEMA NUSANTARA

JAYA

SUNDJAJA AFANDIE,

S.Kom

Lebak

88 600-I/1990 PT RADIO GEMA KRAKATAU

(SUARA KEMIRIMAS)

NYIMAS DIAN

GAYATRI

Pandeglang

89 892-XXVI/2008 PT RADIO SWARA PUTRA

TERCINTA

AAN ROBIANA Pandeglang

90 893-XXVI/2002 PT RADIO SUARA BANTEN

PERKASA

SUBHAN NUR ULUM,

ST

Serang

91 894-XXVI/2002 PT RADIO CITRA BUDAYA

BANTEN

DRS. YANUAR SAIBI Serang

92 895-XXVI/2004 PT RADIO HUTAMA ORKESTRA

TRENDI SERANG

CAHYONOADI

RAHARYO S.

Serang

93 061-I/1975 PT RADIO JATI YASKI MANDIRI AGUS SUNARYA Tangerang

94 388-I/1978 PT RADIO SWARA

MERSIDIONA

PARTOGI OBS

MANALU

Tangerang

95 491-I/1989 PT RADIO SUARA TUNGGAL

ANGKASA RAYA

THEO ISKANDAR

ABD

Tangerang

96 559-I/1990 PT RADIO BAHANA SANADA

DUNIA

LYNDON YEO Tangerang

Selatan

PROPINSI DKI JAKARTA

Page 33: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 33

DAFTAR HADIR PESERTA

MUSYAWARAH NASIONAL XIV TAHUN 2015

PERSATUAN RADIO SIARAN SWASTA NASIONAL INDONESIA

NO NO ANGGOTA NAMA BADAN

PENYELENGGARA

NAMA PESERTA KAB/KOTA

97 095-II/1968 PT RADIO ELSHINTA IWAN HARYONO Jakarta Barat

98 106-II/1971 PT RADIO CHAKRAWALA

GITASWARA

HARYONO Jakarta Barat

99 111-II/1978 PT RADIO SONORA K. PRESTIADI

PRATAMA

Jakarta Barat

100 115-II/1978 PT RADIO PRIMASWARA ADI

SPIRIT SEMESTA

RITA GUCCI Jakarta Barat

101 407-II/1967 PT RADIO MEDIASUARA

TRISAKTI

CAHAYA DWI R.,

S.SH, MH

Jakarta Barat

102 001-I/1975 PT RADIO KIRANA INSAN

SUARA

IVAN HUDAYA Jakarta Pusat

103 043-I/1971 PT RADIO MUSTANG UTAMA YASEP GAOS Jakarta Pusat

104 089-II/1971 PT DENGAN RADIO ANDA

BAHAGIA

ROCHMADONI

JULIANTO

Jakarta Pusat

105 093-II/1971 PT RADIO MUARA ABDINUSA M. RAFIQ Jakarta Pusat

106 098-II/1971 PT RADIO ARIEF RACHMAN

HAKIM

RUDI EKO Jakarta Pusat

107 100-II/1971 PT RADIO SUARA MONALISA AGUS WICAKSONO Jakarta Pusat

108 102-II/1971 PT RADIO RAMAKO DJAYA

RAYA

NICK WARDI Jakarta Pusat

109 104-II/1971 PT RADIO TRIJAYA SHAKTI ARIEF MULYADI Jakarta Pusat

110 112-II/1971 PT RADIO SUARA KEJAYAAN INDIANTO Jakarta Pusat

111 852-II/2001 PT RADIO MANGGALA

MEDIASWARA

M. RAFIQ Jakarta Pusat

112 090-II/1971 PT RADIO PRAMBORS M. NAJIB AZMIE Jakarta Selatan

113 094-II/1969 PT RADIO PESONA GITA

ANINDITA

HARIO WIJANARKO Jakarta Selatan

114 099-II/1971 PT RADIO KAYUMANIS ROHMAD

HADIWIJOYO

Jakarta Selatan

115 113-II/1978 PT RADIO TAMAN MINI DRS. TRIADI P. S.,

MBA

Jakarta Selatan

116 390-II/1980 PT RADIO SUARA IRAMA

INDAH

ADRIAN SYARKAWIE Jakarta Selatan

117 394-II/1980 PT RADIO TERIK MATAHARI

BAHANA PEMBANGUNAN

NANA PRIYATNA Jakarta Selatan

118 396-II/1978 PT RADIO DELTA INSANI M. NAJIB AZMIE Jakarta Selatan

119 397-II/1978 PT RADIO ATTAHIRIYAH YUDITH HARTONO Jakarta Selatan

120 501-I/1990 PT RADIO BERGAYA

NYANYIAN IRAMA SEJATI

MUHAMAD SUBUH Jakarta Selatan

121 092-II/1971 PT RADIO PELITA KASIH JOHN KATAPI

SISWADI

Jakarta Timur

122 096-II/1971 PT RADIO CAMAJAYA SURYA

NADA

SHEAFFERANA

PURNAMA

Jakarta Timur

PROPINSI JAWA BARAT

123 025-I/1971 PT RADIO PARAMUDA MEDI MASRI Bandung

124 034-I/1972 PT RADIO MAYA NADA DRS. RIYADI

PRIYAWAN

Bandung

125 003-I/1977 PT RADIO ARDAN

SWARATAMA

ARIFIN

GANDAWIJAYA

Bandung

126 005-I/1971 PT RADIO CANDRIKA WIDYA

SWARA

AMIN MUSTAKIM Bandung

127 007-I/1971 PT RADIO BHAKTI MUSIK

WASTUKENCANA

JOESOEF SIREGAR Bandung

128 008-I/1970 PT RADIO LINTAS

KONTINENTAL

LIA MARLIA Bandung

129 009-I/1971 PT RADIO DAHLIA FLORA CHRISTIANTO

GUNAWAN

Bandung

130 012-I/1971 PT RADIO MADINATUSSALAM DWI PRAHESTI Bandung

131 014-I/1970 PT RADIO ANTASSALAM BAGJA CHRISTIANTO

GUNAWAN

Bandung

132 015-I/1975 PT RADIO GANESHA NADA AMIN MUSTAKIM Bandung

133 016-I/1971 PT RADIO GARUDA TUNGGAL

ANGKASA

DIAN BUDIANINGSIH Bandung

Page 34: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 34

DAFTAR HADIR PESERTA

MUSYAWARAH NASIONAL XIV TAHUN 2015

PERSATUAN RADIO SIARAN SWASTA NASIONAL INDONESIA

NO NO ANGGOTA NAMA BADAN

PENYELENGGARA

NAMA PESERTA KAB/KOTA

134 017-I/1971 PT RADIO GENERASI MUDA DION ARIA Bandung

135 020-I/1971 PT RADIO MARA GHITA M. KEMAL PASHA Bandung

136 021-I/1971 PT RADIO SWAKARSA

MEGANTARA

BUDI DARMA PUTRA Bandung

137 022-I/1971 PT RADIO MUTIARA GEGANA SUMARTI SUKARDI Bandung

138 023-I/1971 PT RADIO MITRAGAMMA

SWARA

DECKY S.

DANUMIHARJA

Bandung

139 026-I/1972 PT RADIO SALAM RAMA

DWIHASTA

MEDI MASRI Bandung

140 027-I/1971 PT RADIO SHINTA BUANA HARLEY PRAYUDHA Bandung

141 028-I/1971 PT RADIO MANCA SWARA ARIEF MULYADI Bandung

142 032-I/1972 PT RADIO LITA SARI HJ. RINNA

MAYASARI

Bandung

143 033-I/1971 PT RADIO UTAMANADA

SWARAKOTA

DRS. HS

SUDARYANTO

Cimahi

144 088-I/1978 PT RADIO MUSTIKA

PARAHYANGAN

H. WAWAN ABAS Bandung

145 525-I/1989 PT RADIO TIARA

RASEPRADANA

IR. DADANG

MULYADI

Bandung

146 816-I/2000 PT RADIO BANDUNG CIPTA

PERDANA

IMANSYAH Bandung

147 817-I/2000 PT RADIO SUARA EMAS DRS. MARFIANDI S. Bandung

148 827-I/1999 PT RADIO SUARA SEMBILAN

DELAPAN LIMA

IMANSYAH Bandung

149 872-I/1999 PT RADIO PUTRANAS MULIA

RAHAYU

SUNDARI Bandung

150 425-I/1982 PT RADIO CEMPAKA ANGKASA KURSIN A. SAPUTRA Banjar

151 902-I/1999 PT RADIO DELTA SWARA

BANJAR PATROMAN

HJ. SELLY FEBRIANTY Banjar

152 788-I/1990 PT RADIO RANGI NUSANTARA LINA CHAIDIR, BSc Bekasi

153 011-I/1971 PT RADIO ELGANGGA H. SITRA PRAMUDJA Bekasi

154 013-I/1975 PT RADIO NADA

KOMUNIKASIUTAMA

DRS ANDI KOSALA,

P.Si

Bekasi

155 029-I/1972 PT RADIO GEMA WARGA

KARYA SATNAWA

SUSIANI Bekasi

156 789-I/1999 PT RADIO BOGOR

SWARATAMA

FERRO SOPACUA Bogor

157 040-I/1971 PT RADIO SWARA IRAMA

KUSUMA SENA

LIDYA MURNI Bogor

158 041-I/1971 PT RADIO IKA LESMANA ARNOLD M. KATILIK Bogor

159 044-I/1972 PT RADIO KANCAH IRAMA

SUARA INDONESIA

ATANG SOEBIAKTO Bogor

160 049-I/1973 PT RADIO CITRA MEGASWARA W. ADY

KRISMITIYUGO

Bogor

161 075-I/1971 PT RADIO SWARA PITALOKA YOCK KISWAYA Ciamis

162 438-I/1982 PT RADIO SWARA TUGAS

ACTARI

EVAN PARYONO Ciamis

163 881-I/2000 PT RADIO RIZKI ILAHI

SEJAHTERA

YOCK KISWAYA Ciamis

164 901-I/2001 PT RADIO RODA JARI MAS IR. YOKE SOPYAN

ARIP

Ciamis

165 064-I/1972 PT RADIO TJANDRA BUANA

SUARA

MITHA NURCAHYA Cianjur

166 065-I/1972 PT RADIO TRISARA KENCANA HJ. RISYE Cianjur

167 819-I/2000 PT RADIO SUARA SAMUDERA

SELATAN

YOGASWARA Cianjur

168 863-I/2000 PT RADIO RAMA SWARA

NIAGA CIANJUR

MEDI MASRI Cianjur

169 873-I/2001 PT RADIO ARUS RIZKI ISKANDAR

SANITIOSO

Cimahi

170 079-I/1972 PT RADIO SUARA LEO INU LUKMANA, SE Cirebon

171 080-I/1972 PT RADIO SINDANG KASIH Hj. IIM SETIATI Cirebon

172 801-I/2000 PT RADIO PILAR NADA MEDIA ROMMY

BROMMANSYAH

Cirebon

Page 35: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 35

DAFTAR HADIR PESERTA

MUSYAWARAH NASIONAL XIV TAHUN 2015

PERSATUAN RADIO SIARAN SWASTA NASIONAL INDONESIA

NO NO ANGGOTA NAMA BADAN

PENYELENGGARA

NAMA PESERTA KAB/KOTA

173 803-I/1999 PT RADIO SUARA RISALAH KUSWADIJAYA Cirebon

174 823-I/2000 PT RADIO SUARA ELOK

LESTARI ABADI

M. PUDJIANTO

ALAMSYAH

Cirebon

175 076-I/1972 PT RADIO SWARA PRIMA

SONATA

IKIN SADIKIN Cirebon

176 077-I/1972 PT RADIO MARITIM RASSONIA NISHFU SYAHRIAL Cirebon

177 836-I/2000 PT RADIO SWARA CIREBON AGUNG PRIHANTO Cirebon

178 853-I/2000 PT RADIO SWARA MULYA

AFRINDO REKATAMA

EKO KRISTIANTO Cirebon

179 908-I/1992 PT RADIO CARUBAN BUANA

SWARA

YUDHA SUNJAYA Cirebon

180 912-I/2000 PT RADIO MANGGALA

MEDIATAMA

BRAMANIK Cirebon

181 066-I/1971 PT RADIO ANTARES ARIS KHARISMA Garut

182 067-I/1970 PT RADIO SWARA

RUNTUTRAUT GEMAHRIPAH

FAHMI IDRIS Garut

183 069-I/1970 PT RADIO REKA KHARISMA

SWARA

DARMAWAN

SUPARMAN

Garut

184 783-I/1999 PT RADIO BIDURI EKA

SUARATAMA

DRS. H. ASEP DINDIN

S

Garut

185 081-I/1972 PT RADIO RIA CINDELARAS ADYA PERDANA Indramayu

186 651-I/1992 PT RADIO KELUARGA

CIHANJUANG 10

MAYA KOMALASARI Indramayu

187 833-I/2000 PT RADIO FAJAR PRIMASWARA KUSWADIJAYA Indramayu

188 843-I/1999 PT RADIO CIKA MANCA ARIS SUBANDI Indramayu

189 038-I/1972 PT RADIO SWARA HISTORI

GITA JAYA

ENCUN SUNARTI Karawang

190 572-I/1991 PT RADIO SUARA

ADYASAMUDRA

SARIP ABDU SAKUR Karawang

191 085-I/1979 PT RADIO SIARAN

LINGGARJATI UTAMA

KUSWADIJAYA Kuningan

192 547-I/1991 PT RADIO EWANGGA Ir. AGUS NURSALIM Kuningan

193 599-I/1992 PT RADIO GEMA REMAJA MARDIANI

ASMANIAH

Kuningan

194 800-I/1999 PT RADIO SWARA CIREMAI DENNI

BAHARINUGRAHA,

ST.

Kuningan

195 083-I/1977 PT RADIO INDRASWARA

CAKRAWALANADA

RUDDY

HENDRAYANA S.

Majalengka

196 084-I/1971 PT RADIO FANTASY 70 SUBAGJA

NITIATMAJA

Majalengka

197 030-I/1972 PT RADIO SWARA POPULER

KENCANA

H. ERICK R

SUNENDAR

Purwakarta

198 036-I/1972 PT RADIO GITA KANARI RIA EKA PRIBADI TONI Purwakarta

199 035-I/1972 PT RADIO PELANGI

CAKRAWALA NUSANTARA

ERRY FAHRI Subang

200 564-I/1991 PT RADIO GESWARA

PAMANUKAN

OLEH MUSLIH Subang

201 060-I/1975 PT RADIO BESTARI DEDY RYAN

RAMDHANI

Sukabumi

202 805-I/1999 PT RADIO SWARA DIAN

IRAMA SHAKTI

HM SOLIHIN Sukabumi

203 868-I/2002 PT RADIO ELMITRA H. DEDET R. BUR Sukabumi

204 056-I/1977 PT RADIO AIRLANGGA BUANA

CITRA

MEDI MASRI Sukabumi

205 057-I/1978 PT RADIO NASIONAL BUANA

SWARA

GANJAR WACHDINI Sukabumi

206 058-I/1977 PT RADIO FORTUNA BEWARA

SUARA

HJ. DEDEH

RAMDHANI

Sukabumi

207 059-I/1977 PT RADIO MENARA BUANA

SWARA INDAH

DENDIN Sukabumi

208 818-I/2000 PT RADIO SWARA INDAH

SUKABUMI

MEDI MASRI Sukabumi

209 087-I/1976 PT RADIO JUSYAN MEDIA DRA. YUSANTIE Sumedang

Page 36: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 36

DAFTAR HADIR PESERTA

MUSYAWARAH NASIONAL XIV TAHUN 2015

PERSATUAN RADIO SIARAN SWASTA NASIONAL INDONESIA

NO NO ANGGOTA NAMA BADAN

PENYELENGGARA

NAMA PESERTA KAB/KOTA

MARYAM

210 831-I/2001 PT RADIO VITRIAANA NUSA

KARYA

HJ. YUYU Sumedang

211 858-I/1999 PT RADIO SUARA

DHARMAJAYA

DIDI KUSNAEDI Sumedang

212 070-I/1973 PT RADIO BUANAJAYA IDA Tasikmalaya

213 072-I/1971 PT RADIO SUARA

GALUNGGUNG GIRI SAKTI

OKTA ERNA Tasikmalaya

214 785-I/1998 PT RADIO GEMA SWARA

PAMIJAHAN

NENENG

MARYAMAH

Tasikmalaya

215 786-I/1999 PT RADIO CITRA SUARA

SUKAPURA

SUPRATMAN SH Tasikmalaya

216 071-I/1971 PT RADIO GALUH SURYA

KENCANA

YAYAT RUDAYAT Tasikmalaya

217 073-I/1972 PT RADIO MARTHA DARIA WINDA KANIA RESMI Tasikmalaya

218 074-I/1970 PT RADIO SWARA PRABU

KIANSANTANG

PEPPIA NOVIANA, SE Tasikmalaya

219 782-I/1999 PT RADIO QUANTUM GEMA

PERSADA

H. WENDY

HERDIAWAN

Tasikmalaya

220 787-I/2000 PT RADIO RASTA MAHARDIKA

SWARA UTAMA

ILHAM NUGRAHA,

ST. MT

Tasikmalaya

221 905-I/1999 PT RADIO PURNAMA WULAN

SARI

ATING SOEMIRAT Tasikmalaya

PROPINSI JAWA TENGAH

222 281-IX/1978 PT RADIO SUARA BANYUMAS

ASELI

GRYTJE GREGORY H. Banyumas

223 282-IX/1985 PT RADIO GEMA MAHASISWA

UNSUD PURWOKERTO

AGUS HIJRAH Banyumas

224 291-IX/1978 PT RADIO DIAN SWARA GRANGSANG DESSI P. Banyumas

225 579-IX/1992 PT RADIO PADUKA

DIRGANTARA

TRI LARAS

ANGGRIJANI

Banyumas

226 845-IX/2000 PT RADIO SUARA MITRA

NUSANTARA

ANJAR TRI ASMARA,

SH

Banyumas

227 470-IX/1989 PT RADIO BLORA SAKTI ALFI Blora

228 586-IX/1992 PT RADIO DUTA SWARA

GARUDA SAKTI

THOMAS

MANGGALA

Blora

229 825-IX/2000 PT RADIO SEMBILAN KALI

SEMBILAN

NINIK HARYATI Blora

230 602-IX/1992 PT RADIO KARYA PANCARAN

SWARAMEDIA

RAMADHIAN AGUS

TRIONO

Boyolali

231 575-IX/1991 PT RADIO GITA HADILESTARI ABDUL ROHMAN Brebes

232 639-IX/1995 PT RADIO GEMA SRITANJUNG

MEDIATAMA

DR MAUFUR M.Pd Brebes

233 285-IX/1978 PT RADIO SWARA YASFI

INDAH

REFDINAL Cilacap

234 467-IX/1989 PT RADIO WIJAYA

ADIKUSUMA

BAMBANG RUJI

ASMORO

Cilacap

235 468-IX/1989 PT RADIO RABA CAKTI

SITANIA

MASRURI Cilacap

236 512-IX/1990 PT RADIO GAGAH SEHAT

BERBOBOT

H. SUGENG RIYADI,

S.Sos

Cilacap

237 577-IX/1991 PT RADIO UTARI GENTARIA HERMAN TITO, SE Cilacap

238 659-IX/1993 PT RADIO SUARA MRAPEN

ABADI

ONNY Grobogan

239 265-IX/1982 PT RADIO MANDALIKA JEPARA OKTA ARDANA P. Jepara

240 471-IX/1989 PT RADIO SUARA GAHARU

BIMA SAKTI

NY. SOEWARNI Kebumen

241 271-IX/1976 PT RADIO SAHARA KENDAL PUNGKY

CHRISPITARNO

Kendal

242 611-IX/1991 PT RADIO BAHUREKSO

SAKTIWELERI

NINUK S Kendal

243 648-IX/1993 PT RADIO SWARA KENDAL

CITRA

RUDIYANTO, SE Kendal

Page 37: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 37

DAFTAR HADIR PESERTA

MUSYAWARAH NASIONAL XIV TAHUN 2015

PERSATUAN RADIO SIARAN SWASTA NASIONAL INDONESIA

NO NO ANGGOTA NAMA BADAN

PENYELENGGARA

NAMA PESERTA KAB/KOTA

244 262-IX/1984 PT RADIO SWARA SUMBING

WIJAYA KUSUMA

KRISTIAWAN Klaten

245 612-IX/1992 PT RADIO BUMI CANDI SEWU DIONI HARI

POETRANTO

Klaten

246 267-IX/1978 PT RADIO MURIA KUDUS RETNO SUDARYANI Kudus

247 589-IX/1991 PT RADIO MANDALA BHAKTI

SWARA TAMA

UMAR FAUZIE Magelang

248 590-IX/1991 PT RADIO MERAPI INDAH IDA ERLIJANA Magelang

249 735-IX/1995 PT RADIO GEMA SWARA

MENDUT

WIJIL MUSTOTO Magelang

250 289-IX/1979 PT RADIO SWARA POLARIS

SURYA

RUSMIN KUSEN Magelang

251 478-IX/1989 PT RADIO GEMA KYAI

LANGGENG

JUALI Magelang

252 264-IX/1978 PT RADIO PRAGOLA EKOWATI

HANDAYANI

Pati

253 511-IX/1991 PT RADIO PESANTENAN SUGENG TRIONO Pati

254 811-IX/2000 PT RADIO PATI ADI SUARA AHMAD CHOLIDI Pati

255 813-IX/2001 PT RADIO HARBOS PATI FERA MAESAROH Pati

256 263-IX/1984 PT. RADIO JUANA SAKTI SUDARYANTO Pati

257 274-IX/1984 PT RADIO SWARA CITRA

SUHADA JAYA

SRI RAHMA UTAMI,

R.S.Sos

Pekalongan

258 580-IX/1991 PT RADIO SUARA AMARTA

SAKTI

MUCHTARUL FUADI Pekalongan

259 273-IX/1983 PT RADIO DAMASHINTA

RASITANIA

ARIF SUDARMADI Pekalongan

260 275-IX/1979 PT RADIO CHANDRA

ADISUARA

HADIYANTO Pekalongan

261 276-IX/1979 PT RADIO WALISANGA PTDI

PEKALONGAN

DIDIK WIYATNO Pekalongan

262 513-IX/1990 PT RADIO BAHUREKSA SUARA

PEKALONGAN

HASYIM ASSEGAF Pekalongan

263 856-IX/2001 PT RADIO HIJAZ NUANSA

PEMALANG

AGATO KEVINDITO

JOSESA

Pemalang

264 578-IX/1991 PT RADIO GITANUSANTARA

PERKASA

AGUNG PURBADI Purbalingga

265 284-IX/1985 PT RADIO ADI MAJUSWARA

TRIONIKA

JOHNSON HC.

LUKITO

Purworejo

266 286-IX/1978 PT RADIO SWARA KENANGA

CITRA INDAH

ACHMAD

PURWANTO

Purworejo

267 667-IX/1995 PT RADIO SUARA GARUDA

SETIA PERKASA

INDRO POERWOKO Purworejo

268 631-IX/1993 PT RADIO REMBANG BANGKIT ABI WAHONO Rembang

269 269-IX/1979 PT RADIO LEONARDUS BUANA

SUARA

MASRODIN Salatiga

270 495-IX/1989 PT RADIO RASIKA DANANDA

UTAMA

HASANUDDIN, SH Semarang

271 517-IX/1991 PT RADIO SWARA PALAGAN

SEHATI

ERINE CATUR RINI Semarang

272 235-IX/1977 PT RADIO KESEHATAN '99 DWI RETITA

PRIMADIANI

Semarang

273 236-IX/1975 PT RADIO KEBENARAN INSAN

SEMESTA

D. DAMANG

SETIONO

Semarang

274 237-IX/1975 PT RADIO JATAYU ANGKASA ARIF SETIAWAN Semarang

275 238-IX/1982 PT RADIO KUMBORO

BUDIBAHADURI MAHARDIKA

ARIEF NUSANTORO Semarang

276 239-IX/1978 PT RADIO SUARA

GAJAHMADA PALAPA

ANGKASA JAYA

DRS. MARTINUS, MM Semarang

277 240-IX/1983 PT RADIO SWARA CARAKA RIA NOVIADI SOWITO Semarang

278 242-IX/1977 PT RADIO MENAWAN CERIA

INDONESIA

YBF EMBUN H. Semarang

279 243-IX/1983 PT RADIO SESANTI SUARA

SAKTI

WIDIYOKO Semarang

Page 38: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 38

DAFTAR HADIR PESERTA

MUSYAWARAH NASIONAL XIV TAHUN 2015

PERSATUAN RADIO SIARAN SWASTA NASIONAL INDONESIA

NO NO ANGGOTA NAMA BADAN

PENYELENGGARA

NAMA PESERTA KAB/KOTA

280 248-IX/1984 PT RADIO INDAH BAHAGIA

CERIA

ABDUL MANAN

ARMANANTA

Semarang

281 249-IX/1978 PT RADIO CHANDRA TARUNA BAMBANG RUDJI

PURWANTO

Semarang

282 250-IX/1977 PT RADIO IMELDA

KARTIKASARI

SURAJANTO HADI

RAHARDJO

Semarang

283 251-IX/1983 PT RADIO SUARA SEMARANG

ATLAS ANGKASA JAYA

RIRIN SUSANTI Semarang

284 252-IX/1982 PERKUMPULAN RADIO SIARAN

ICHTUS SAHABAT ANDA

AGUS WALUYO Semarang

285 477-IX/1989 PT RADIO UNGARAN

POLAPARIWARA

RAHADITYA AFIF

SEDJATI

Semarang

286 829-IX/2000 PT RADIO CIPTA INFORMASI

RAKYAT

LUKAS HINTORO

PUTRO, SE

Semarang

287 830-IX/2001 PT RADIO CAKRAWALA LINTAS

ATLAS

AGUNG Semarang

288 870-IX/2001 PT RADIO DINAMIKA

ORNAMEN RAGAM SWARA

AGUS AHMAD

MUZAHID

Semarang

289 546-IX/1991 PT RADIO INDAH SRAGEN ASRI C. BUDHIOKO Sragen

290 257-IX/1980 PT RADIO SASANA ADHI

SWARA

RONI NURMILA Sukoharjo

291 496-IX/1989 PT RADIO PANCABAYU

MADUGONDO

EVA YULIANTI Sukoharjo

292 854-IX/2000 PT RADIO GEMA SUARA

MAKMUR

AGUNG TRI

NURCAHYO

Sukoharjo

293 254-IX/1978 PT RADIO PTPN RASITANIA JUNIANTO HADI

WIBOWO

Surakarta

294 258-IX/1984 PT RADIO IRAMA ADINADA F. KRESNA

WICAKSONO N.

Surakarta

295 259-IX/1979 PT RADIO JAYA PEMUDA

INDONESIA

AGUS SUYATNO Surakarta

296 493-IX/1989 PT RADIO SERENADA GITA

PERTIWI

HERU MUJIANTO Tegal

297 630-IX/1993 PT RADIO SUARA TEGAL

AGUNG RAYA

DR H. EDY SUSANTO

SH. MH. MA

Tegal

298 660-IX/1995 PT RADIO SUARA SAHABAT

PERDANA

AKBAR BUDI HARDI,

Ssos

Tegal

299 277-IX/1979 PT RADIO SWARA ANITA JAYA RUDJI ASTUTI Tegal

300 278-IX/1984 PT RADIO SANANTA GELORA RICHARD RISTANTO Tegal

301 279-IX/1978 PT RADIO RAKA SONY DWI SASONO Tegal

302 280-IX/1978 PT RADIO CITRA ANGKASA

IHSANIYAH

ANDY ANSORRY Tegal

303 632-IX/1993 PT RADIO SWARA PARAKAN

KENCANA

SIGIT YUNIARSO Temanggung

304 728-IX/1996 PT RADIO GAJAH MUNGKUR

SARANA MANUNGGALING

FAHRUDIN ARIF Wonogiri

305 283-IX/1978 PT RADIO PURNAMASIDI KHADIQ KHARISMA Wonosobo

PROPINSI DI YOGYAKARTA

306 168-IV/1978 PT RADIO PERSATUAN HOZI Bantul

307 182-IV/1977 PT RADIO GEMA CECYA

DHAKSINARGA

DANAN MANGESTI P. Yogyakarta

308 178-IV/1977 PT RADIO ANDALAN MUDA SUYANTO Yogyakarta

309 179-IV/1978 PT RADIO PRIMA UNISI YOGYA LUKMAN HAKIM Yogyakarta

310 181-IV/1980 PT RADIO SIARAN DI MEDARI AGUS NURUDDIN,

BA

Sleman

311 701-IV/1988 PT RADIO RAKOSA RONNY ARYA Sleman

312 900-IV/2000 PT RADIO KIDUNG INDAH

SUARA SERASI

TOMMI HERNOWO Sleman

313 907-IV/2001 PT RADIO SWARA TEKNOLOGI

NASIONAL

IMANSYAH Sleman

314 169-IV/1977 PT RADIO ARMA SEBELAS BAMBANG

SUPRATIKNO

Yogyakarta

315 172-IV/1977 PT RADIO GERHA ROWANG DANI ARIANTO Yogyakarta

Page 39: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 39

DAFTAR HADIR PESERTA

MUSYAWARAH NASIONAL XIV TAHUN 2015

PERSATUAN RADIO SIARAN SWASTA NASIONAL INDONESIA

NO NO ANGGOTA NAMA BADAN

PENYELENGGARA

NAMA PESERTA KAB/KOTA

NISSREYASA MODANA KURNIAWAN

316 175-IV/1977 PT RADIO RETJO BUNTUNG TODDY DWI

ARNANTO

Yogyakarta

317 176-IV/1977 PT RADIO KOTAPERAK ZAMAWIE AMdRO Yogyakarta

318 177-IV/1978 PT RADIO YASA SINDI

KALYANE

HIMAWAN Yogyakarta

319 180-IV/1978 PT RADIO MATARAM BUANA

SUARA

WATI YULI ARIANI Yogyakarta

PROPINSI JAWA TIMUR

320 162-III/1978 PT RADIO SUARA MANDALA YOSEPH SUNARSO Banyuwangi

321 416-III/1986 PT RADIO SUARA TAWANG

ALUN

SHELLA FANDITA Y. Banyuwangi

322 618-III/1993 PT RADIO SWARAWANGI

TIMUR

BAMBANG

SOERYADHI

Banyuwangi

323 415-III/1986 PT RADIO MAYANGKARA RIA MUHAMMAD

KHOLIK

Blitar

324 143-III/1976 PT RADIO ELANG BAYU SUARA DJOKO W. TJAHYO Gresik

325 163-III/1978 PT RADIO SUARA AKBAR ABDURRACHMAN

ABI B.

Jember

326 165-III/1978 PT RADIO SUARA KARTIKA AMIN BAWAZIER Jember

327 158-III/1971 PT RADIO WIJANG SONGKO MOCH. SJAIFUDIN

EFENDIE

Kediri

328 529-III/1991 PT RADIO SWARA ANDIKA

JAYA

ROFIK HUDA Kediri

329 624-III/1993 PT RADIO RONGGOHADI DRS. ISMED JAUHAR Lamongan

330 822-III/2000 PT RADIO PRAJA MEDIA

SWARA

NUR QOMARUDDIN Lamongan

331 487-III/1989 PT RADIO GLORIA PARAMITTA

SAMPURNA

ANTONO EDY

WIDJAYANTO

Lumajang

332 503-III/1989 PT RADIO SWARA SEMERU

PERMAI

IMRON ROSYIDI, SE Lumajang

333 597-III/1991 PT RADIO DUTA CAKRAWALA

SERASI

H. MOCH

SOENHADJI p., SE

Madiun

334 147-III/1971 PT RADIO KALIMAYA

BHASKARA

PRESTIADI PRATAMA Malang

335 151-III/1971 PT RADIO ANDHIKA LUGAS

SWARA

SUTRISNO HADI

WIBOWO

Malang

336 625-III/1992 PT RADIO MAJA PARI INDAH

SUARA MOJOKERTO

ADY SETIARTO Surabaya

337 504-III/1990 PT RADIO SUARA PAMEKASAN

INDAH

NURUL SYAFARIANTI Surabaya

338 522-III/1990 PT RADIO SWARA KARIMATA

PERMAI

ARIEF SYUHADA Pamekasan

339 167-III/1978 PT RADIO ROUDLOTUL

ATHFAL 45

R. ENDRO

WICAKSONO

Pasuruan

340 161-III/1971 PT RADIO GEMA SURYA SUHARNO PRINGGO Ponorogo

341 784-III/1998 PT RADIO BAHANA SWARA

ASEMBAGUS FM

IMAM SYAFI'I Situbondo

342 118-III/1975 PT RADIO ANTARIKSA

RADANG IV

DJOKO SUWARNO Surabaya

343 119-III/1975 PT RADIO LARAS PANCAR

ISTARA SUARA

RJM HARIJANTO

NUGROHO

Surabaya

344 126-III/1984 PT RADIO SWARA LARAS

VARIACITRA TORASIH

EKO PURWANTO SH Surabaya

345 127-III/1977 PT RADIO CAKRA AWIGRA DENNY JAN SOMPIE Surabaya

346 129-III/1978 PT RADIO CAMAR HARI SETYAWAN Surabaya

347 133-III/1978 PT RADIO RAJAWALI MEGAH ERNAWATI Surabaya

348 138-III/1978 PT RADIO MERCURY MASA

DEPAN SUKSES

TEDDY SETYADARMA Surabaya

349 139-III/1978 PT RADIO BAHTERA

SWARAYUDHA

RW HANDOKO Surabaya

350 141-III/1978 PT RADIO SUARA MAHASISWA

TURUN BEKERJA

GIVEN SERANO

MARCOS

Surabaya

Page 40: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 40

DAFTAR HADIR PESERTA

MUSYAWARAH NASIONAL XIV TAHUN 2015

PERSATUAN RADIO SIARAN SWASTA NASIONAL INDONESIA

NO NO ANGGOTA NAMA BADAN

PENYELENGGARA

NAMA PESERTA KAB/KOTA

351 505-III/1989 PT RADIO ANEKA GETAR

ESTETIKA

RONY JAYA SANJAYA Surabaya

352 807-III/1999 PT RADIO DEVINA JELITA EDWARD

SETYADARMA

Surabaya

353 821-III/2000 PT RADIO METRO GEMA

MEGA

WAHYU WIDODO Surabaya

354 587-III/1991 PT RADIO GELORA

RONGGOLAWE

H. MOCH HAMDANI Tuban

355 810-III/2000 PT RADIO SIARAN SINAR

NATAS ANGIN

HJ. DWI PUJI HERI ,

SE

Tuban

PROPINSI BALI

356 826-VII/2000 PT RADIO SWARA KREASI

UTAMA

DRS. DUDY

HERMAWAN

Badung

357 212-VII/1971 PT RADIO BARONG GEDE HARTA WIJAYA Buleleng

358 206-VII/1971 PT RADIO SUARA DENPASAR

CHAKTI

KOMANG WIRAWAN Denpasar

359 211-VII/1978 PT RADIO ANEKA RAMA MADA AGUS SUTIKA Denpasar

360 213-VII/1977 PT RADIO PLUS NYOMAN AGUS

SATUHEDI

Denpasar

361 234-VII/1982 PT RADIO GEMA MERDEKA dr. I GUSTI NGURAH

OKA

Denpasar

362 421-VII/1982 PT RADIO PINGUIN MADE ANIE SUPATNI

SAMBA

Denpasar

363 451-VII/1989 PT RADIO CITRA DHARMA

BALI SATYA

H RM HEROE

PURNOMO

Denpasar

364 806-VII/2000 PT RADIO GEMA SUNARI

INDAH

I G A A INTEN

YULIANDARI, ST

Denpasar

365 834-VII/2000 PT RADIO SURYA PERMAI NIKO MICHAEL

WIRAWAN

Denpasar

366 835-VII/2000 PT RADIO BALINA CITRA YENNY FRANSISCA Denpasar

367 841-VII/2000 PT RADIO GITA BHAKTI

PERSADA

IDA BAGUS ARDIKA,

SE

Denpasar

368 207-VII/1973 PT RADIO NUR DIRGANTARA I GUSTI NGURAH

AGUNG W., SE

Jembrana

369 842-VII/2000 PT RADIO SONATA INDAH DANDAN RONGGO

ASTONO

Tabanan

PROPINSI NUSA TENGGARA BARAT

370 606-XIX/1992 PT RADIO SUARA HARUM

CITRA CHANDRA

WISNU PRAYOGI Lombok Barat

371 384-XIX/1978 PT RADIO SUTA REMAJA IDA BAGUS EKO

PUTRA

Mataram

372 386-XIX/1980 PT RADIO RINJANI PERMAI IDA BAGUS

KOMPIANG

Mataram

PROPINSI NUSA TENGGARA TIMUR

373 680-XXIII/1995 PT RADIO KISSORA GRAHA

PERSADA

RONNY JHONS

ARNOLDUS

Kupang

374 691-XXIII/1995 PT RADIO DARMAWAN

SWARAMEDIA

ZACKY WAHYUDI

FAGIH

Kupang

PROPINSI KALIMANTAN SELATAN

375 329-XII/1978 PT RADIO BAHANA NIRMALA HM RASYID RIDMA Banjar

376 629-XII/1994 PT RADIO SWARACITRA

SURYANADA

CAHYADI AGUS Banjarbaru

377 319-XII/1978 PT RADIO NUSANTARA ANTIK YANTO B. O

GOENARDI

Banjarmasin

378 323-XII/1978 PT RADIO CHANDRA

RASISONIA

YANTO SOESATYO,

SH

Banjarmasin

379 324-XII/1978 PT RADIO ISKINADA MUSTIKA ADIB Banjarmasin

380 326-XII/1978 PT RADIO KHARISMANADA

RASISONIA

SILVANUS KRISNA Banjarmasin

381 327-XII/1978 PT RADIO DHIRGANTARA NURLIANY NATA Banjarmasin

Page 41: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 41

DAFTAR HADIR PESERTA

MUSYAWARAH NASIONAL XIV TAHUN 2015

PERSATUAN RADIO SIARAN SWASTA NASIONAL INDONESIA

NO NO ANGGOTA NAMA BADAN

PENYELENGGARA

NAMA PESERTA KAB/KOTA

PERMAI

382 330-XII/1978 PT RADIO NIRWANA INDRA

HARDJADINATA

Banjarmasin

383 333-XII/1983 PT RADIO CITRA BAHANA

SWARA

FITRIADI YARKANI Banjarmasin

384 657-XII/1995 PT RADIO CITRASWARA

PELANGI INDAH

IVAN

HARDJADINATA

Banjarmasin

385 862-XII/1999 PT RADIO CITRA POSINDO KENCANA WATI Banjarmasin

386 643-XII/1994 PT RADIO SELIDAH SATU

SWARA

YUSMILAN AK.H Barito Kuala

387 318-XII/1978 PT RADIO PURNAMA NADA FAISAL Hulu Sungai

Selatan

388 328-XII/1978 PT RADIO DIRGAHAYU JOHNSON MARZUKI Hulu Sungai

Tengah

389 622-XII/1994 PT RADIO SWARA BARABAI SUKMA HA Hulu Sungai

Tengah

390 331-XII/1978 PT RADIO GEMA KURIPAN MIHARDI RIZANI,

S.Ikom

Hulu Sungai

Utara

391 864-XII/2000 PT RADIO SWARA KOTABARU MARIA FITRI

HARYANTO

Kotabaru

392 615-XII/1993 PT RADIO TANJUNGPURI

PERKASA

ARIEF SOFYAN H. Tabalong

393 670-XII/1995 PT RADIO GEMA MERATUS ELITA PURNAMASARI

H.

Tanah Bumbu

394 614-XII/1993 PT RADIO GEMATARA

BATAKAN

ADAM SUBAYU Tanah Laut

395 616-XII/1994 PT RADIO SWARA TAPIN RAYA ODI SOFYAN

HARDJADINATA

Tapin

396 671-XII/1995 PT RADIO SWARA RUHUI

RAHAYU

AGUS SALIM Tapin

PROPINSI KALIMANTAN BARAT

397 354-XIV/1977 PT RADIO DIAH ROSANTI RIZAL ANANDA Pontianak

398 355-XIV/1978 PT RADIO VOKALIA

LAGUREMAJA

DEWI UTAMI Pontianak

399 357-XIV/1979 PT RADIO GITA KENARI CERIA ELDI HARPENJONI Pontianak

400 709-XIV/1995 PT RADIO SWARA EKA

PRIMADONA

SRI FEVI YUNIARNI,

S.Sos

Pontianak

401 417-XIV/1983 PT RADIO DIAROS DUTA

SWARA

SHEAFFERANA

PURNAMA

Singkawang

PROPINSI KALIMANTAN TENGAH

402 480-XXII/1988 PT RADIO GRANADA TARA

INDAH

POPY WIJAYA

THAHA

Kapuas/Kuala

Kapuas

403 596-XXII/1992 PT RADIO EKASAPTA KAPUAS IR. H. AGUS RIANTO Kapuas/Kuala

Kapuas

404 498-XXII/1990 PT RADIO GEMA KAHAYAN GUSTI MISRANI Kotawaringin

Barat

405 499-XXII/1989 PT RADIO MEGAPRIMADONA

NADAPERSADA

KHANIS HENDY Kotawaringin

Barat

406 636-XXII/1993 PT RADIO GITA PESONA

SWARA PANDARAN

SUNARWAN Kotawaringin

Timur

407 581-XXII/1992 PT RADIO BORNEO CITRA

VOKALIA RASSISONIA

SO PURNAMAWATI Palangkaraya

PROPINSI KALIMANTAN TIMUR

408 642-XVI/1994 PT RADIO GEMA REKAYASA BRAM SUGIHARTO Balikpapan

409 652-XVI/1994 PT RADIO SWARAMEDIA

SENTRANADA

KENCANA WATI Balikpapan

410 374-XVI/1980 PT RADIO SUARA MAHAKAM

NADA PERMAI

ARI YOGA PERMADI Samarinda

PROPINSI SULAWESI TENGAH

411 435-XXI/1982 PT RADIO SWARA RAMAYANA ANSHAR ADIPUTRA Palu

Page 42: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 42

DAFTAR HADIR PESERTA

MUSYAWARAH NASIONAL XIV TAHUN 2015

PERSATUAN RADIO SIARAN SWASTA NASIONAL INDONESIA

NO NO ANGGOTA NAMA BADAN

PENYELENGGARA

NAMA PESERTA KAB/KOTA

JELITA

412 447-XXI/1983 PT RADIO NEBULA NADA AFFANDY ARDIN

YOTO

Palu

PROPINSI SULAWESI SELATAN

413 758-VIII/1995 PT RADIO MITRA BAYU

SWARA UTARI

A. AZIKIN ARSYAD Bantaeng

414 510-VIII/1990 PT RADIO CEMPAKA ASRI DRS. H.

KAMARUDDIN SAID

Bulukumba

415 777-VIII/1999 PT RADIO GEMA

ADHIKATAMA SWARA

ZAINAL RAZAK Luwu

416 221-VIII/1971 PT RADIO BHARATA RASIHIMA BAMBANG YULIARTO Makassar

417 223-VIII/1971 PT RADIO VENUS NUSANTARA ASNILLAH NR

JHONNY

Makassar

418 224-VIII/1973 PT RADIO SUARA MERCURIUS

KENCANA

ANDI TADAMPALI,

SH

Makassar

419 225-VIII/1972 PT RADIO SUARA SENTOSA

PRATAMA

RICKY JAYAKUSLI Makassar

420 229-VIII/1978 PT RADIO SWARA CRISTY RIA DIDI DARSONO Makassar

421 230-VIII/1971 PT RADIO TERMINALSUARA

LESTARI

JAMES DJAYAKUSLI Makassar

422 232-VIII/1980 PT RADIO GAMASI JAYA RANDY R. HAMID Makassar

423 450-VIII/1988 PT RADIO SUARA SONATA NARA DWITYA

BASKARA

Makassar

424 227-VIII/1973 PT RADIO SUARA MESRA ABDUL MALIK SAMAR Pare Pare

425 771-VIII/1998 PT RADIO GEMA IRAMA

MUSIK

HAMKA HINDI, SE Pare Pare

426 427-VIII/1982 PT RADIO SUARA SIMPATI

ANGKASA

MUGHAFFIR YUNUS,

ST

Pinrang

427 534-VIII/1990 PT RADIO SUARA ADYAFIRI SAFRUL MUNASAR Soppeng

428 219-VIII/1972 PT RADIO SUARA AS'ADIYAH H. MUH IDRIS

PANAUNGI, SE

Wajo

PROPINSI SULAWESI BARAT

429 535-VIII/1990 PT RADIO SUARA

SAWERIGADING

H. RAHMAN BANDE,

S.Sos

Polewali Mandar

PROPINSI SULAWESI UTARA

430 844-X/1997 PT RADIO SWARA NUR

HADDAD

HELMY BAZIAD Kotamobagu

PROPINSI GORONTALO

431 544-X/1991 PT RADIO SWARA SELERA

BERSAMA

FAIZ MAHENRA

SYAM K.

Gorontalo

PROPINSI MALUKU

432 734-XXIV/1998 PT RADIO DUTA MUSIK SERASI M. ERICK MAHALY Ambon

PENINJAU

1 336-XIII/1975 PT RADIO KIDUNGINDAH

SELARAS SUARA

IWANHADI SIREGAR Medan

2 336-XIII/1975 PT RADIO KIDUNGINDAH

SELARAS SUARA

dr. BELDI DIMARDI

ABAS

Medan

3 353-XIII/1978 PT RADIO SWARA

CENDRAWASIH KARYA MURNI

MERVIN TD

SILITONGA

Pematang Siantar

4 008-I/1970 PT RADIO LINTAS

KONTINENTAL

INDRA Bandung

5 049-I/1973 PT RADIO CITRA MEGASWARA B. SUMARWOTO SE

MM

Bogor

6 080-I/1972 PT RADIO SINDANG KASIH SUTISNA EFFENDI Cirebon

7 254-IX/1978 PT RADIO PTPN RASITANIA INDRA MURTI ARYA

NUGERAHA

Surakarta

8 177-IV/1978 PT RADIO YASA SINDI ROCHMATUN NISA Yogyakarta

Page 43: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 43

KALYANE

9 834-VII/2000 PT RADIO SURYA PERMAI AA ISTRI RANNY

OKTAVIANI

Denpasar

10 329-XII/1978 PT RADIO BAHANA NIRMALA SURYADI Banjar

11 326-XII/1978 PT RADIO KHARISMANADA

RASISONIA

LEO NARDO Banjarmasin

PENGURUS PUSAT PRSSNI MASA BAKTI 2011-2015

FUNGSIONARIS

1. ROHMAD HADIWIJOYO

Ketua Umum

: PT BAHANA SANADA DUNIA

(Radio Kayu Manis), Jakarta

2. KARYANTO CANDI P. SINAGA

Sekretaris Umum

: PT RADIO GEMA SUARA

PEMBANGUNAN (Radio Oz),

Jakarta

3. SLAMET MULYADI

Wakil Sekretaris Umum

: PT. BAHANA SANADA DUNIA

(Radio Kayu Manis), Jakarta

4. M. NAJIB AZMIE

Bendahara Umum

: PT RADIO TERIK MATAHARI

BAHANA PEMBANGUNAN

(Radio Bahana), Jakarta

5. BOBBY ABUWISONO

Wakil Bendahara Umum

: PT RADIO DELTA INSANI (Delta

FM), Jakarta

6. BUDHI PURWANA

YODHASWARA

Ketua Bid. Organisasi &

Kelembagaan

: PT RADIO ANTASSALAM BAGJA

(Antassalam), Bandung

7. NYOMAN AGUS SATUHEDI.S.Sos

Anggota Bid. Organisasi Wilayah

Balinusra

: PT RADIO PLUS, Bali

8. M. RAFIQ

Ketua Bid. Pengembangan &

Inovasi Teknologi

: PT. RADIO MANGGALA

MEDIASWARA (I-Radio), Jakarta

9. DADANG MULYADI

Anggota Bid. Pengembangan

Teknologi

: PT RADIO TIARA RASEPRADANA

(Rase FM), Bandung

10. AGUS F. I. SOETAMA

Anggota Bid. Inovasi Teknologi

: PT RADIO RAMAKO JAYA RAYA

(Lite FM), Jakarta

11. CHANDRA NOVRIADI

Ketua Bid. Diklitbang SDM

: PT. RADIO PRAMBORS, Jakarta

12. WAHYU WIDODO

Anggota Bid. Diklat

: PT RADIO FISKARIA SUARA

SURABAYA (SS FM), Surabaya

13. BOY HENRY

Anggota Bid. Litbang

: PT RADIO MEDAN CIPTA

PERDANA (Delta), Medan

14. EDDY HARSONO

Anggota Bid. Pendidikan D3

Penyiaran

: PT RADIO ELSHINTA, Jakarta

15. SUNARMINTO

Anggota Bid. Pengembangan

Korporasi

: PT RADIO GEMA SWARNA

DWIPA (Slendro), Lampung

16. BOB ISKANDAR

Ketua Bid. Humas & Komunikasi

: PT. BAHANA SANADA DUNIA

(Radio Kayu Manis), Jakarta

DEWAN PENASIHAT

17. SHIDKI WAHAB : PT DENGAN RADIO ANDA

BAHAGIA (Draba), Jakarta

18. MALIK SJAFEI SALEH : PT RADIO PRAMBORS

19. H. DEDE MAULANA : PT RADIO ANTASSALAM BAGJA,

Bandung

Page 44: PROGRAM UMUM PRSSNI PERIODE 2015 2019radioprssni.com/prssninew/internallink/PROGRAM UMUM 2015...Dari status perizinan, dapat disampaikan kondisi terkini (data April 2014) sebagai berikut

Keputusan Munas XIV PRSSNI Tahun 2015/ . 44

20. H. M. YUNUS HAMIDIN : PT RADIO LA NUGRAHA SWARA

INDAH, Palembang

21. WISNU PUDJONGGO, SH : PT RADIO UNGARAN

POLAPARIWARA

22. H. SOEJATNO PEDRO HD : PT RADIO KESEHATAN ‟99,

Semarang

23. F. EFFENDI ILHAM : PT RADIO CAKRAWALA, Jakarta

24. dr. I GUSTI NGURAH OKA : PT RADIO GEMA MERDEKA,

Denpasar

25. INDRA HARDJADINATA : PT RADIO NIRWANA,

Banjarmasin

26. H. ABDUL HAMID : PT RADIO GAMASI JAYA

27. H. LUKMAN WAKID : PT RADIO MEMORA ANOA

DEWAN PENGAWAS

28. H. DJOKO WAHJONO TJAHJO

Ketua merangkap Anggota

: PT RADIO ELANG BAYU SUARA

(Radio Elbayu), Gresik

29. H. HASSANEIN RAIS

Anggota

: PT RADIO PRAMBORS, Jakarta

30. H. HISBULLAH RAZAK

Anggota

: PT RADIO GEMA ADHIKATAMA

SWARA (Radio Makara), Palopo

PENGURUS DAERAH/KOORDINATOR DAERAH

1. ACEH ARFIANSYAH KETUA

2. ACEH BUDI HARTONO SEKRETARIS

3. SUMATERA UTARA PIETER MANOPO KOORDINATOR

4. SUMATERA BARAT ERNA YUNIARTI SEKRETARIS

5. RIAU HERU SUHAEBAT SEKRETARIS

6. RIAU FRISSA HENDRAPARYA BENDAHARA

7. JAMBI SUNARNO KOORDINATOR

8. BENGKULU NY. ARRY THAWAB KOORDINATOR

9. SUMATERA SELATAN JOKO SURYONO KOORDINATOR

10. LAMPUNG RUDY BAIHAQI DEWAN PENGAWAS

11. LAMPUNG SONY B HADI WAKIL SEKRETARIS

12. BANTEN CAHYONOADI RAHARYO S. SEKRETARIS

13. BANTEN SUNDJAJA AFANDIE, S.Kom BENDAHARA

14. DKI JAKARTA HARIO WIJANARKO KETUA

15. JAWA TENGAH WISNU PUDJONGGO KETUA

16. DI YOGYAKARTA ZAMAWIE KETUA

17. DI YOGYAKARTA JOKO SUHARDONO WAKIL BENDAHARA

18. JAWA TIMUR LUTHFI ABDULLAH KETUA

19. JAWA TIMUR ANTON SANI WAKIL BENDAHARA

20. BALI IGAA INTEN YULIANDARI SEKRETARIS

21. NUSA TENGGARA TIMUR ZACKY WAHYUDI FAGIH KOORDINATOR

22. KALIMANTAN SELATAN SOLAY LIMANTARA BENDAHARA

23. KALIMANTAN BARAT HAMID SHAHAB KETUA

24. KALIMANTAN BARAT RIZAL ANANDA WAKIL KETUA

25. SULAWESI TENGAH TASRIEF SIARA KOORDINATOR

26. SULAWESI SELATAN DARWIN MAKASSAU KETUA PELAKSANA HARIAN