PROFIL KESEHATAN KABUPATEN PROBOLINGGO TAHUN …pusdatin.kemkes.go.id › resources › download ›...

206
PROFIL KESEHATAN KABUPATEN PROBOLINGGO TAHUN 2014

Transcript of PROFIL KESEHATAN KABUPATEN PROBOLINGGO TAHUN …pusdatin.kemkes.go.id › resources › download ›...

  • PROFIL KESEHATAN

    KABUPATEN PROBOLINGGO

    TAHUN 2014

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 i

    KATA PENGANTAR

    Puji Syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT atas selesainya penyusunan Buku Profil

    Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 ini. Penyusunan Buku profil ini dimaksudkan

    untuk menyajikan informasi hasil pembangunan kesehatan di Kabupaten Probolinggo dan sebagai

    bahan perencanaan dan evaluasi pembangunan kesehatan di Kabupaten Probolinggo.

    Profil Kesehatan pada tahun 2014 ini disusun berdasarkan data tahun 2014 sampai 5

    tahun ke belakang serta analisa trend dan perbandingan antara pencapaian terhadap target dari

    indikator-indikator Indonesia Sehat (IS) maupun Standar Pelayanan Minimal (SPM) sesuai

    Peraturan Menteri Kesehatan RI nomor 741/MENKES/PER/VII/2008 tentang Standar Pelayanan

    Minimal Bidang Kesehatan di Kabupaten / Kota.

    Kinerja keberhasilan pembangunan kesehatan diukur kinerjanya dari pencapaian

    terhadap target IS maupun SPM. Jadi profil kesehatan merupakan gambaran kinerja Pemerintah

    Kabupaten Probolinggo dalam bidang kesehatan selama tahun 2014 atau sebelumnya dalam

    rangka mewujudkan Kabupaten Probolinggo Sehat.

    Dan dalam rangka meningkatkan mutu penyajian Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo

    di tahun-tahun mendatang, masukan-masukan yang edukatif dari berbagai pihak terutama yang

    berkompeten dalam bidang kesehatan sangatlah kami harapkan.

    Tidak lupa kami sampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu

    hingga terselesaikannya Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 ini. Dan pada

    akhirnya semoga “Buku Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014” bermanfaat bagi

    yang membutuhkan.

    Probolinggo, Juli 2015

    KEPALA DINAS KESEHATAN KABUPATEN PROBOLINGGO

    dr. H. SHODIQ TJAHJONO, M.MKes Pembina Tk. I

    NIP. 19640401 198903 1 013

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 ii

    DAFTAR ISI

    KATA PENGANTAR ............................................................................................................................................................... i

    DAFTAR ISI .............................................................................................................................................................................. ii

    DAFTAR GAMBAR ................................................................................................................................................................. v

    DAFTAR GRAFIK .................................................................................................................................................................. vi

    DAFTAR TABEL ................................................................................................................................................................. viii

    BAB I PENDAHULUAN ................................................................................................................................................. 1

    A. Latar Belakang ........................................................................................................................................... 1

    B. Sistematika Penyajian ............................................................................................................................. 1

    BAB II GAMBARAN UMUM .......................................................................................................................................... 3

    A. Kondisi Geografis ...................................................................................................................................... 3

    B. Wilayah Administrasi .............................................................................................................................. 4

    C. Demografi..................................................................................................................................................... 4

    BAB III SITUASI DERAJAT KESEHATAN .................................................................................................................. 6

    A. Mortalitas ..................................................................................................................................................... 6

    1. Angka Kematian Bayi (AKB) ....................................................................................................... 6

    2. Angka Kematian Ibu Maternal (AKI) ....................................................................................... 7

    B. Umur Harapan Hidup (UHH) ............................................................................................................... 8

    C. Morbiditas (Angka Kesakitan)............................................................................................................. 9

    1. Penyakit Menular Langsung ........................................................................................................ 9

    a. Penyakit Tuberkulosis Paru .................................................................................................. 9

    b. Penyakit Pneumonia ................................................................................................................ 9

    c. Penyakit HIV-AIDS dan IMS ............................................................................................... 10

    d. Penyakit Kusta ......................................................................................................................... 12

    2. Penyakit Potensi KLB (Kejadian Luar Biasa)/Wabah ................................................... 13

    a. Diare ............................................................................................................................................ 13

    b. Demam Berdarah Dengue (DBD)..................................................................................... 14

    c. Malaria ........................................................................................................................................ 14

    d. Filariasis ..................................................................................................................................... 15

    3. Penyakit Menular yang dapat Dicegah dengan Imunisasi (PD3I) ............................ 16

    a. Difteri .......................................................................................................................................... 16

    b. Tetanus dan Tetanus Neonatorum ................................................................................. 16

    c. Campak ....................................................................................................................................... 17

    d. Hepatitis B ................................................................................................................................. 18

    e. AFP (Acute Flaccid Paralysis) ............................................................................................ 18

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 iii

    4. Penyakit Tidak Menular Yang Diamati ................................................................................ 19

    5. Status Gizi ........................................................................................................................................ 20

    a. Status Gizi Bayi ........................................................................................................................ 20

    b. Status Gizi Balita ..................................................................................................................... 21

    BAB IV SITUASI UPAYA KESEHATAN .................................................................................................................... 23

    A. Pelayanan Kesehatan Dasar .............................................................................................................. 23

    1. Pelayanan Kesehatan Ibu dan Bayi ....................................................................................... 23

    a. Pelayanan Antenatal (K1 dan K4) ................................................................................... 23

    b. Pertolongan Persalinan ....................................................................................................... 24

    c. Ibu Hamil Resiko Tinggi (Risti) / Komplikasi yang Ditangani ............................. 25

    d. Pelayanan Nifas ....................................................................................................................... 25

    e. Kunjungan Neonatus (KN3) Lengkap ............................................................................ 26

    f. Neonatal Resiko Tinggi (Risti) / Komplikasi .............................................................. 27

    g. Kunjungan Bayi ....................................................................................................................... 27

    2. Pelayanan Kesehatan Anak Balita dan Usia Sekolah ..................................................... 28

    3. Pelayanan Keluarga berencana (KB) .................................................................................... 29

    4. Pelayanan Kesehatan Pra Lansia dan Lansia (>60th) ................................................... 30

    5. Perbaikan Gizi Masyarakat ....................................................................................................... 31

    a. Pemberian Tablet Besi (Fe) pada Ibu Hamil ............................................................... 31

    b. Pemberian Kapsul Vitamin A pada Balita dan Bufas ............................................... 31

    6. Pelayanan Imunisasi ................................................................................................................... 32

    7. Desa Terkena Kejadian Luar Biasa (KLB) .......................................................................... 33

    8. Kesehatan Gigi dan Mulut ......................................................................................................... 33

    9. Penyuluhan Kesehatan ............................................................................................................... 34

    a. Penyuluhan Kelompok ......................................................................................................... 36

    b. Penyuluhan Massa ................................................................................................................. 37

    10. Jaminan Pemeliharaan Kesehatan Prabayar ..................................................................... 38

    11. Akses dan Mutu Pelayanan Kesehatan ................................................................................ 38

    a. Pelayanan Kesehatan di Sarana Kesehatan Dasar dan Rujukan ......................... 38

    b. Kunjungan Gangguan Jiwa .................................................................................................. 39

    c. Sarana Kesehatan dengan Kemampuan Laboratorium .......................................... 39

    d. Sarana Kesehatan dengan Pelayanan 4 Spesialis Dasar ......................................... 40

    B. Perilaku Masyarakat ............................................................................................................................. 40

    1. Rumah Tangga Sehat (ber-PHBS) .......................................................................................... 40

    2. ASI Eksklusif ................................................................................................................................... 42

    C. Keadaan Lingkungan ............................................................................................................................ 43

    1. Rumah Sehat ................................................................................................................................... 43

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 iv

    2. Akses terhadap Air Bersih ........................................................................................................ 44

    3. Akses Jamban Sehat ..................................................................................................................... 45

    4. Tempat – Tempat Umum dan Tempat Pengelolaan Makanan (TPM) .................... 45

    5. Institusi yang Dibina Kesehatan Lingkungannya ............................................................ 46

    BAB V SUMBER DAYA KESEHATAN ..................................................................................................................... 47

    A. Sarana dan Prasarana Kesehatan .................................................................................................... 47

    1. Puskesmas dan Jaringannya .................................................................................................... 47

    2. Rumah Sakit .................................................................................................................................... 47

    3. Sarana Kesehatan Lainnya ........................................................................................................ 47

    4. Upaya Kesehatan Bersumber Masyarakat (UKBM) ....................................................... 48

    a. Posyandu ................................................................................................................................... 48

    b. Polindes dan Ponkesdes ...................................................................................................... 50

    c. Desa / Kelurahan Siaga ........................................................................................................ 51

    B. Tenaga Kesehatan .................................................................................................................................. 54

    C. Pembiayaan Kesehatan ....................................................................................................................... 55

    BAB VI PENUTUP ............................................................................................................................................................ 57

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 v

    DAFTAR GAMBAR

    Gambar 1 Peta Wilayah Administrasi Kabupaten Probolinggo ......................................................................... 3

    Gambar 2 Kasus Kusta yang tercatat di Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 .........................................12

    Gambar 3 Kasus DBD di Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 ........................................................................14

    Gambar 4 Penderita Filariasis di Kabupaten Probolinggo sampai dengan Tahun 2014 ......................15

    Gambar 5 Kasus Campak di Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 ................................................................17

    Gambar 6 Kasus Gizi Buruk di Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 ...........................................................22

    Gambar 7Kunjungan Gangguan Jiwa di Puskesmas di Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 ............39

    Gambar 8Indikator Rumah Tangga Sehat.................................................................................................................40

    Gambar 9Peta Akses Air Bersih di Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 ...................................................44

    Gambar 10 Akses Jamban di Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 ...............................................................45

    Gambar 11Pencapaian Desa / Kelurahan Siaga Aktif menurut PuskesmasDi Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 ........................................................................................................................53

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 vi

    DAFTAR GRAFIK

    Grafik 1Piramida Penduduk Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 ................................................................. 4

    Grafik 2Kecenderungan Angka Kematian Bayi (AKB) di Kabupaten Probolinggo .................................... 6

    Grafik 3Penyebab Kematian Bayi Baru Lahir (0-28 hari) di Kabupaten Probolinggo ............................. 7

    Grafik 4Kematian Ibu Maternal di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 - 2014 ....................................... 7

    Grafik 5Penyebab Langsung Kematian Ibu di Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 ............................... 8

    Grafik 6Perkembangan Penderita TB Paru di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 - 2014 ................. 9

    Grafik 7Jumlah Penderita ISPA Pneumonia pada Balita di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 – 2014 .............................................................................................................................................................10

    Grafik 8Jumlah Penderita HIV-AIDS di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 – 2014............................10

    Grafik 9Kasus HIV/AIDS berdasarkan Usia di Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 ............................11

    Grafik 10Perkembangan Kasus Diare di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 – 2014 ........................13

    Grafik 11Jumlah Kasus Difteri dan Penderita Meninggal di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 – 2014 .................................................................................................................................................16

    Grafik 12Jumlah Penderita dan Kematian Tetanus Neonatorum di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 – 2014 ...................................................................................................................................17

    Grafik 13Jumlah Penderita Campak di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 – 2014 ............................18

    Grafik 14Jumlah Penderita AFP di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 – 2014 ....................................19

    Grafik 15Persentase Bayi Berat Badan lahir Rendah (BBLR) di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 – 2014 .................................................................................................................................................21

    Grafik 16Prevalensi Gizi Buruk dan Gizi Kurang Berdasarkan Survei PSG di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 - 2014 ..........................................................................................................22

    Grafik 17Jumlah K1 & K4 Ibu Hamil di Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 ...........................................24

    Grafik 18Persentase Cakupan Persalinan oleh Tenaga Kesehatan di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 - 2014 ....................................................................................................................................25

    Grafik 19Persentase Capaian Kunjungan Neonatus Lengkap di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 – 2014 .................................................................................................................................................26

    Grafik 20Cakupan Pelayanan Kesehatan Anak Balita di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 – 2014 .................................................................................................................................................................28

    Grafik 21Proporsi Metode Kontrasepsi Peserta KB Aktif di Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 .................................................................................................................................................................29

    Grafik 22Proporsi Metode Kontrasepsi Peserta KB Baru di Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 .................................................................................................................................................................29

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 vii

    Grafik 23Cakupan Pelayanan Pra Lansia dan Lansia (> 60 tahun) di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 - 2014 ....................................................................................................................................30

    Grafik 24Persentase Distribusi Tablet Fe-1 & Fe-3 di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 - 2014 .................................................................................................................................................................31

    Grafik 25Cakupan Pemberian Vitamin A Bayi, Balita dan Ibu Nifas di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 - 2014 ....................................................................................................................................32

    Grafik 26Persentase Desa / Kelurahan UCI Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 – 2014 ..................32

    Grafik 27Jumlah Penyuluhan Kelompok di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 - 2014 ....................36

    Grafik 28Jumlah Penyuluhan Massa di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 – 2014 ...........................37

    Grafik 29Kunjungan Rawat Jalan dan Rawat Inap Puskesmas di Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 ..................................................................................................................................................38

    Grafik 30Pencapaian Rumah Tangga Sehat di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 - 2014 ..............41

    Grafik 31Cakupan Pemberian ASI Eksklusif di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 - 2014.............43

    Grafik 32Cakupan Rumah Sehat di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010-2014 ......................................44

    Grafik 33Data Pemeriksaan Kualitas Air Bersih Parameter Mikrobiologidi Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 ........................................................................................................................45

    Grafik 34Persentase TTU yang Memenuhi Syarat di Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 ................46

    Grafik 35Pencapaian Posyandu Purnama - Mandiri (% PURI) di Kabupaten ProbolinggoTahun 2010 – 2014 .................................................................................................................................................49

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 viii

    DAFTAR TABEL

    Tabel 1Angka Harapan Hidup (AHH) Kabupaten Probolinggo Tahun 2004-2013 ................................... 8

    Tabel 2Proporsi Penyakit Degeneratif/Tidak Menular di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 – 2014 .............................................................................................................................................................19

    Tabel 3Pola 15 Penyakit Terbanyak di Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 ..........................................20

    Tabel 4Tingkat Perkembangan Posyandu Di Kabupaten Probolinggo ........................................................49

    Tabel 5Pentahapan Desa / Kelurahan Siaga Aktif (berdasarkan Kepmenkes No. 1529/Menkes/SK/X/2010 tahun 2010) ..........................................................................................51

    Tabel 6Perkembangan Strata Desa/Kelurahan Siaga Aktif Di Kabupaten Probolinggo .......................53

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 1

    BAB I

    PENDAHULUAN

    A. Latar Belakang

    Pada saat ini masyarakat semakin peduli dengan situasi dan hasil pembangunan yang

    telah dilakukan oleh pemerintah terutama terhadap permasalahan kesehatan yang

    berhubungan langsung dengan masyarakat. Oleh karena itu diperlukan suatu produk

    informasi yang dikemas dengan baik, sederhana, dan informatif agar dapat dimanfaatkan

    oleh masyarakat luas.

    Profil kesehatan merupakan salah satu produk dari Informasi Kesehatan yang berisi

    tentang gambaran kesehatan di Kabupaten Probolinggo yang memuat tentang berbagai data

    dan situasi hasil pembangunan kesehatan selama satu tahun. Data dan informasi yang

    tersajikan meliputi gambaran umum, derajat kesehatan, upaya kesehatan, sarana kesehatan,

    dan data-data pendukung lainnya yang berhubungan dengan kesehatan.

    Selain untuk menyajikan informasi kesehatan, profil kesehatan juga bisa digunakan

    sebagai tolok ukur keberhasilan pembangunan kesehatan di Kabupaten Probolinggo yang

    telah dilaksanakan selama tahun 2014apabila dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya

    dan merupakan salah satu sarana memantau dan mengevaluasi pembangunan kesehatan.

    Dan akhirnya, dengan pembangunan yang lebih intensif, berkesinambungan dan

    merata dengan ditunjang oleh informasi yang tepat dan akurat diharapkan dapat

    memberikan dukungan informasi dalam proses pengambilan keputusan di semua tingkat

    administrasi pelayanan kesehatan.

    B. Sistematika Penyajian

    Bab I. Pendahuluan

    Bab ini berisi penjelasan tentang maksud dan tujuan Profil Kesehatan dan

    sistematika penyajiannya.

    Bab II. Gambaran Umum

    Bab ini menyajikan tentang gambaran umum Kabupaten Probolinggo, yaitu tentang

    letak geografis, luas wilayah, dan demografi.

    Bab III. Situasi Derajat Kesehatan

    Bab ini berisi uraian tentang indikator mengenai angka kematian, angka kesakitan,

    dan status gizi masyarakat.

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 2

    Bab IV. Situasi Upaya Kesehatan

    Bab ini menggambarkan tentang upaya kesehatan masyarakat, Akses dan mutu

    Pelayanan Kesehatan, Perilaku Masyarakat dan Keadaan Lingkungan.

    Bab V. Situasi Sumber Daya Kesehatan

    Bab ini menguraikan tentang sarana kesehatan, tenaga kesehatan, pembiayaan

    kesehatan dan sumber daya kesehatan lainnya.

    Bab VI. Penutup

    Lampiran

    Pada lampiran ini berisi resume/angka pencapaian pembangunan kesehatan di

    Kabupaten Probolinggo dan tabel data.

    ***

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 3

    BAB II

    GAMBARAN UMUM

    A. Kondisi Geografis

    Kabupaten Probolinggo merupakan salah satu bagian dari Propinsi Jawa Timur yang

    terletak diantara 1120 51’ - 1130 30’ Bujur Timur dan 70 40’ - 1130 30’ Lintang Selatan dengan

    batas-batas wilayah:

    Utara : Selat Madura

    Timur : Kabupaten Situbondo

    Barat : Kabupaten Pasuruan

    Selatan : Kabupaten Lumajang dan Kabupaten Jember

    Sedangkan di sebelah utara bagian tengah terdapat daerah Otonom, yaitu Kota

    Probolinggo.

    Gambar 1 Peta Wilayah Administrasi Kabupaten Probolinggo

    Letak ketinggian wilayah di Kabupaten Probolinggo dari permukaan laut terbagi

    menjadi 3 (tiga) bagian, yaitu:

    Dataran tinggi (> 1.000 meter) : 7 Kecamatan

    Dataran sedang (100-1.000 meter) : 11 Kecamatan

    Dataran rendah (< 100 meter) : 6 Kecamatan

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 4

    B. Wilayah Administrasi

    Secara umum wilayah Kabupaten Probolinggo terdiri atas 2 bagian, yaitu Probolinggo

    daratan dan Pulau Gili dengan luas wilayah sebesar 1.696,17 Km2 yang terbagi atas 24

    kecamatan dengan wilayah terluas adalah Kecamatan Krucil (202,53 Km2).

    Adapun jumlah desa/kelurahan yang ada di Kabupaten Probolinggo tahun

    2014sebanyak 325 desa dan 5 kelurahan. Kecamatan yang memiliki desa terbanyak adalah

    Kecamatan Paiton (20 desa).

    C. Demografi

    Jumlah penduduk di Kabupaten Probolinggo tahun 2014 berdasarkan hasil proyeksi

    BPS Provinsi Jawa Timur sebanyak 1.132.443jiwa dengan tingkat kepadatan penduduk rata-

    rata 663 jiwa per km2. Kecamatan Paiton merupakan kecamatan dengan jumlah penduduk

    paling besar, yaitu 70.651 jiwa (6,29%),namun apabila dilihat dari tingkat kepadatan

    penduduk, maka Kecamatan Sumberasih menjadi kecamatan terpadat dengan 2.016 jiwa per

    km2.

    Gambar piramida penduduk di bawah ini memperlihatkan bahwa secara umum

    penduduk laki-laki lebih sedikit dibandingkan penduduk perempuan dengan rasio jenis

    kelamin sebesar 94,94%, atau bisa dikatakan apabila terdapat 95 penduduk laki-laki maka

    terdapat 100 penduduk perempuan.

    Grafik 1 Piramida Penduduk Kabupaten Probolinggo Tahun 2014

    Sumber : BPS Provinsi Jawa Timur Tahun 2013 (Hasil Proyeksi Penduduk)

    46.589

    46.117

    45.121

    47.319

    43.043

    39.202

    42.134

    42.615

    42.109

    40.453

    34.731

    28.962

    21.750

    13.777

    9.375

    8.399

    45.085

    44.378

    44.021

    46.569

    44.861

    43.111

    46.857

    45.830

    44.807

    42.488

    36.845

    29.107

    22.392

    16.476

    12.909

    15.011

    60.000 40.000 20.000 0 20.000 40.000 60.000

    0 - 4

    5 - 9

    10 - 14

    15 - 19

    20 - 24

    25 - 29

    30 - 34

    35 - 39

    40 - 44

    45 - 49

    50 - 54

    55 - 59

    60 - 64

    65 - 69

    70 - 74

    > 75

    Perempuan Laki-laki

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 5

    Bentuk piramida penduduk ini menggambarkan bentuk Limas (Expansive). Bentuk

    ini menunjukkan bahwa jumlah penduduk usia muda lebih banyak dari pada usia dewasa

    maupun usia tua, sehingga dapat dikatakan pertumbuhan penduduk di Kabupaten

    Probolinggo sangat tinggi. Memperhatikan bentuk Piramida Penduduk Expansif, maka

    sasaran prioritas kesehatan ditentukan kepada usia muda/bayi, karena bentuk piramida ini

    memiliki ciri-ciri :

    a. Sebagian besar berada pada kelompok penduduk muda

    b. Kelompok usia tua jumlahnya sedikit

    c. Tingkat kelahiran bayi tinggi

    d. Pertumbuhan penduduk tinggi

    ***

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 6

    BAB III

    SITUASI DERAJAT KESEHATAN

    Tujuan pembangunan kesehatan adalah untuk meningkatkan kesadaran, kemauan dan

    kemampuan untuk hidup sehat bagi setiap orang agar terwujud derajat kesehatan masyarakat

    yang optimal.

    Untuk mengetahui gambaran derajat kesehatan masyarakat dapat diukur dari indikator-

    indikator yang digunakan antara lain angka kematian, Umur harapan hidup, angka kesakitan serta

    status gizi. Indikator tersebut dapat diperoleh melalui laporan dari fasilitas kesehatan (facility

    based) dan data yang dikumpulkan dari masyarakat (community based).

    A. Mortalitas

    Perkembangan derajat kesehatan masyarakat dapat dilihat dari kejadian kematian

    dalam masyarakat. Angka kejadian kematian dapat digunakan sebagai indikator dalam

    menilai keberhasilan pelayanan kesehatan dan program pembangunan kesehatan lainnya.

    1. Angka Kematian Bayi (AKB)

    Angka Kematian Bayi (AKB) atau Infant Mortality Rate (IMR) merupakan

    indikator yang lazim digunakan untuk menentukan derajat kesehatan masyarakat,

    sehingga program-program kesehatan banyak yang menitikberatkan pada upaya

    penurunan AKB, dimana AKB merujuk pada jumlah bayi yang meninggal antara fase

    kelahiran hingga bayi umur < 1 tahun per 1.000 kelahiran hidup.

    Berdasarkan laporan kematian dari puskesmas pada tahun 2014 tercatat 235

    bayi meninggal dari 18.388 kelahiran hidup. Jumlah tersebut naik apabila dibandingkan

    dengan tahun 2013, yaitu sebanyak 201 kasus kematian. Jadi angka kematian bayi pada

    tahun 2014naik dibandingkan tahun 2013 yaitu dari 11,04 menjadi 12,78 per 1.000

    Kelahiran hidup.

    Grafik 2 Kecenderungan Angka Kematian Bayi (AKB) di Kabupaten Probolinggo

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    Kematian bayi yang terbesar adalah pada umur 0-28 hari yaitu sebanyak 175

    kasus kematian. Penyebab langsung kematian bayi (0-28 hari) pada tahun 2014 adalah

    10

    11

    12

    13

    2010 2011 2012 2013 2014

    12,69

    11,71

    12,43

    11,04

    12,78

    AKB PER 1000 KH

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 7

    Berat Badan Lahir Rendah (51,42%), Asfiksia (17,71%),Kelainan Kongenital

    (16%)Sepsis (4,57%), Trauma Lahir (0,57%),dan penyebab lain-lain (9,14%).

    Sedangkan penyebab tidak langsung dari kematian bayi adalah disebabkan

    karena faktor keterlambatan (3 T) yaitu Terlambat Pengambilan keputusan, Terlambat

    Merujuk, Terlambat Mendapat penanganan.

    Grafik 3 Penyebab Kematian Bayi Baru Lahir (0-28 hari) di Kabupaten Probolinggo

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    2. Angka Kematian Ibu Maternal (AKI)

    Kematian ibu maternal adalah kematian ibu karena kehamilan, melahirkan atau

    selama nifas. Selama 5 (lima) tahun terakhir jumlah kematian ibu tergambar dalam

    Gambar sebagai berikut:

    Grafik 4 Kematian Ibu Maternal di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 - 2014

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    Angka Kematian Ibu adalah jumlah kematian maternal per 100.000 kelahiran

    hidup. Menurut laporan dari puskesmas, kematian ibu pada tahun 2014 terjadi 24 kasus

    kematian ibu atau 130,51 per 100.000 kelahiran hidup. Dibandingkan tahun sebelumnya,

    baik jumlah maupun AKI pada tahun 2014 mengalami peningkatan.

    Penyebab langsung kematian ibu pada tahun 2014 disebabkan

    karenaPerdarahan (29,83%), Pre Eklamsi (16,66), Infeksi (8,33%), Emboli Air Ketuban

    (4,16%) dan Lain-lain (50%).

    BBLR, 51,73%

    Kelainan Kongenital, 16,09%

    Asfiksia, 17,82%

    Sepsis, 4,60%

    Trauma Lahir, 0,57%

    lain-lain, 9,19%

    16 15 1512

    2486,7480,59 81,07

    65,93

    130,51

    0

    20

    40

    60

    80

    100

    120

    140

    0

    5

    10

    15

    20

    25

    30

    2010 2011 2012 2013 2014

    Jml Kasus AKB

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 8

    Penyebab kematian ibu maternal tergambar sebagai grafik berikut ini:

    Grafik 5 Penyebab Langsung Kematian Ibu di Kabupaten Probolinggo Tahun 2014

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    B. Umur Harapan Hidup (UHH)

    Umur Harapan Hidup juga merupakan salah satu indikator derajat kesehatan dan

    kualitas hidup masyarakat, dimana adanya peningkatan Umur Harapan Hidup (UHH) dapat

    diindikasikan adanya keberhasilan pembangunan pada sektor kesehatan.

    Umur Harapan Hidup didapatkan berdasarkan hasil survei dari BPS Kabupaten

    Probolinggo, maka angka harapan hidup waktu lahir (℮○) tahun 2012 telah menjadi 61,70

    Tahun. Adapun Angka Harapan Hidup di Kabupaten Probolinggo adalah sebagai berikut :

    Tabel 1 Angka Harapan Hidup (AHH) Kabupaten Probolinggo Tahun 2004-2013

    Tahun Angka Harapan Hidup

    2004 59,60 Tahun

    2005 59,99 Tahun

    2006 60,00 Tahun

    2007 60,33 Tahun

    2008 60,56 Tahun

    2009 60,85 Tahun

    2010 61,13 Tahun

    2011 61,42 Tahun

    2012 61,70 Tahun

    2013 61,87 Tahun

    Sumber: BAPPEDA Kab Probolinggo dan BPS Kab Probolinggo

    Penambahan usia harapan hidup waktu lahir menunjukkan telah terjadinya

    peningkatan kemampuan penduduk dalam memperbaiki kualitas hidup dan lingkungan.

    Peningkatan kualitas hidup akan sebanding dengan peningkatan status sosio-ekonomi

    keluarga. Sedangkan kualitas lingkungan berkaitan dengan kesadaran masyarakat untuk

    hidup dalam lingkungan fisik yang lebih baik.

    Pre Eklamsi; 16,66%

    Infeksi; 8,33%

    Perdarahan; 29,83%Emboli Air Ketuban;

    4,16%

    Lain-lain; 50,00%

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 9

    C. Morbiditas (Angka Kesakitan)

    Angka kesakitan pada penduduk diperoleh dari data yang berasal dari masyarakat

    (community Base data) melalui pengamatan (surveilans) dan data yang diperoleh dari

    fasilitas pelayanan kesehatan (facility base data) melalui sistem pencatatan dan pelaporan

    rutin dan insidentil.

    1. Penyakit Menular Langsung

    a. PenyakitTuberkulosis Paru

    Penyakit Tuberkulosis (TB) sampai saat ini masih menjadi masalah

    kesehatan di masyarakat. Penyakit ini merupakan salah satu penyakit infeksi serius

    yang bisa menyebabkan kematian di semua usia, terutama usia produktif (15-50

    tahun) dan anak-anak. Golongan sosial ekonomi lemah yang asupan nutrisinya

    kurang dari rata rata merupakan golongan terbanyak yang menderita penyakit ini.

    Penyakit ini disebabkan oleh bakteri Mycobacterium Tuberculosis yang

    ditularkan melaui percikan dahak infeksius penderita BTA positif. Sebagian besar

    penyakit ini menyerang paru-paru sebagai organ tempat infeksi primer, namun

    dapat juga menyerang organ lain seperti kulit, kelanjar limfe, tulang dan selaput

    otak.

    Pada tahun 2014, jumlah seluruh kasus TB sebanyak 1.328 kasus dan 809

    diantaranya adalah TB paru BTA positif. Sedangkan persentase kesembuhan

    mencapai 88,81% dari 861 pasien BTA positif yang diobati pada tahun 2014.

    Cakupan kesembuhan tersebut sudah memenuhi target MDGs 2015 sebesar 85%.

    Grafik 6 Perkembangan Penderita TB Paru di Kabupaten Probolinggo

    Tahun 2010 - 2014

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    b. Penyakit Pneumonia

    Pneumonia merupakan salah satu penyakit utama penyebab kematian bayi

    dan balita terbesar di Indonesia. Kondisi tersebut umumnya terjadi pada balita

    terutama pada kasus gizi kurang dengan kondisi lingkungan yang tidak sehat (asap

    rokok, polusi). Berdasarkan laporan puskesmas tahun 2014 di Kabupaten

    Probolinggo terdapat 193 kasus pneumonia pada balita. Angka tersebut menurun

    852

    1.003 958

    861

    809

    91,15 91,55 93,32 91,75 88,81

    70,00

    80,00

    90,00

    100,00

    700

    800

    900

    1.000

    1.100

    2010 2011 2012 2013 2014

    BTA+ %Sembuh

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 10

    apabila dibandingkan jumlah penderita pneumonia balita pada tahun 2013, yaitu

    404 penderita.

    Grafik 7 Jumlah Penderita ISPA Pneumonia pada Balita di Kabupaten Probolinggo

    Tahun 2010 – 2014

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    Upaya pemberantasan penyakit ISPA difokuskan pada upaya penemuan dini

    dan tata laksana kasus yang cepat dan tepat pada penderita. Kecepatan keluarga

    dalam membawa penderita ke pelayanan kesehatan serta keterampilan petugas

    dalam menegakkan diagnosa merupakan kunci keberhasilan penanganan penyakit

    pneumonia.

    c. Penyakit HIV-AIDS dan IMS

    AIDS (Acqiured Immuno Deficiency Syndrome) merupakan kumpulan gejala

    penyakit akibat menurunnya kekebalan tubuh karena diserang virus HIV (Human

    Immuno Deficiency Virus). Keberadaan penderita HIV-AIDS bagaikan fenomena

    gunung es, dimana jumlah penderita yang ditemukan jauh lebih kecil dibandingkan

    penduduk yang terinfeksi. Kondisi tersebut tak dapat dipungkiri bertalian erat

    dengan mobilitas penduduk yang meningkat pesat disertai peningkatan perilaku

    seksual yang tidak aman serta penggunaan NAPZA suntik yang semakin meluas.

    Grafik 8 Jumlah Penderita HIV-AIDS di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 – 2014

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    716682

    605

    404

    193

    0

    200

    400

    600

    800

    2010 2011 2012 2013 2014

    41

    103

    161

    237240

    0

    30

    60

    90

    120

    150

    180

    210

    240

    270

    2010 2011 2012 2013 2014

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 11

    Pada dengan tahun 2014 jumlah kasus HIV yang dilaporkan oleh 33

    puskesmas sebanyak 240 kasus dan sebanyak 179 kasus diantaranya telah

    dinyatakan positif AIDS dengan kasus terbanyak di wilayah kerja Puskesmas Paiton

    sebanyak 110 kasus. Sedangkan jumlah kasus IMS pada tahun 2014 menurun

    dibandingkan dengan tahun sebelumnya, yaitu 59 kasus dari 90 kasus di tahun

    2013.

    Grafik 9 Kasus HIV/AIDS berdasarkan Usia di Kabupaten Probolinggo Tahun 2014

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    Dari grafik di atas, terlihat bahwa HIV/AIDS lebih banyak menyerang

    kelompok usia produktif.

    Grafik 10 Distribusi Penyebaran HIV/AIDS berdasarkan Jenis Kelamin

    di Kabupaten Probolinggo Tahun 2014

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    Melihat grafik penyebaran HIV/AIDS berdasarkan jenis kelamin di

    Kabupaten Probolinggo terlihat bahwa penderita laki-laki lebih banyak dari pada

    penderita perempuan. Rasio Laki-laki dibandingkan perempuan adalah 11 : 10.

    Rasio ini tentunya telah bergeser dimana rasio Laki-laki dibandingkan perempuan

    penderita HIV/AIDS pada tahun 2009 adalah 3 : 1.

    Upaya pencegahan dan penanggulangan dilakukan melalui penyuluhan ke

    masyarakat, pengobatan dan pemeriksaan berkala Infeksi Menular Seksual (IMS),

    pengamanan darah donor dan kegiatan lain yang menunjang pemberantasan

    penyakit HIV-AIDS.

    ≤ 4 TAHUN; 2,50

    5 - 14 TAHUN; 0,42

    15 - 19 TAHUN; 2,08

    20 - 24 TAHUN; 9,17

    25 - 49 TAHUN; 79,17

    ≥ 50 TAHUN; 6,67

    Laki-laki; 53,33%

    Perempuan; 46,67%

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 12

    Apabila melihat usia yang telah mengerti tentang HIV/AIDS berada pada

    usia 5 – 14 th., maka untuk promosi pencegahan HIV AIDS sudah harus dilakukan

    pada usia tersebut dan apabila melihat kecenderungan rasio jenis kelamin, maka ini

    menunjukkan bahwa penyebaran HIV/AIDS tidak lagi menganut gender sehingga

    penyuluhan harus ditekankan pada usia SD – SMP tanpa memandang jenis kelamin.

    d. Penyakit Kusta

    Penyakit kusta atau sering disebut penyakit Lepra adalah penyakit infeksi

    kronis yang disebabkan oleh bakteri Mycobacterium Leprae yang menyerang saraf

    tepi dan jaringan tubuh lainnya. Sampai saat ini penyakit kusta masih menjadi salah

    satu masalah kesehatan masyarakat dan Indonesia menjadi negara penyumbang

    kusta terbesar ketiga di dunia. Sementara itu di Kabupaten Probolinggo penyakit

    kusta sebagian besar terdapat di wilayah Puskesmas Krejengan.

    Gambar 2 Kasus Kusta yang tercatat di Kabupaten Probolinggo Tahun 2014

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    Penyakit kusta menurut jenis penyakitnya dibedakan menjadi kusta PB

    (Pausi Basiler) dan kusta MB (Multi Basiler), dan pengobatannya disesuaikan

    dengan klasifikasi jenisnya. Berdasarkan laporan, dari 15 penderita kusta yang

    ditemukan pada tahun 2013 di Kabupaten Probolinggo yang selesai pengobatan

    (RFT) sampai tahun 2014 sebanyak 15 penderita (100%). Sementara dari 211

    penderita kusta MB pada tahun 2012 yang telah menyelesaikan pengobatan sampai

    tahun 2014 ada 196 penderita (92,89%), sedangkan sisanya masih menyelesaikan

    pengobatan. Penderita kusta MB baru yang ditemukan tahun 2014 sebanyak 168

    orang.

    Untuk mengetahui tingkat penularan dimasyarakat dapat dilihat melalui

    angka proporsi cacat tingkat II.Angka ini menunjukkan keterlambatan penemuan

    penderita dan proporsi anak yang menular di masyarakat.Angka proporsi anak di

    Kabupaten Probolinggo tahun 2014 sebesar 10% dan tingkat kecacatan tingkat II

    sebesar 9%. Kedua angka tersebut masih diatas target nasional yaitu 5%, artinya

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 13

    penularan penyakit kusta masih berlanjut di masyarakat dan kesadaran masyarakat

    masih kurang dalam mengenali secara dini gejala penyakit kusta sehingga penderita

    kusta yang ditemukan sering kali telah dalam keadaan cacat.

    Upaya pencegahan dan penanggulangan penyakit kusta dilakukan melalui

    penemuan penderita secara dini dan pengobatan dengan MDT (Multi Drug

    Therapy).Untuk mencegah kecacatan penderita dilakukan pemeriksaan POD

    (Prevention of Disability) setiap bulan selama masa pengobatan dan rehabilitasi

    medis serta dilakukan Kelompok Perawatan Diri (KPD) di 4 Puskesmas.

    2. Penyakit Potensi KLB (Kejadian Luar Biasa)/Wabah

    a. Diare

    Penyakit diare merupakan salah satu penyakit yang berbasis lingkungan,

    dimana sarana air bersih dan BAB serta perilaku manusia yang tidak sehat

    merupakan faktor dominan penyebab penyakit tersebut. Kasus diare dapat

    menyebabkan kematian terutama pada saat Kejadian Luar Biasa (KLB).

    Pada tahun 2014 di Kabupaten Probolinggo terdapat 27.029 kasus diare

    dengan proporsi balita sebesar 32,27 % (9.159 kasus).

    Grafik 11 Perkembangan Kasus Diare di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 – 2014

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    Dari gambar di atas terlihat total kasus diare pada tahun 2014 cenderung

    menurun dibandingkan tahun 2013, begitu pula untuk kasus diare pada balita.

    Upaya penanggulangan diare dilakukan dengan pemberian oralit dan

    penggunaan infus pada penderita, penyuluhan kepada masyarakat agar

    meningkatkan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) dalam kehidupan sehari-hari

    serta melibatkan peran serta kader dalam tata laksana diare. Hal ini dimaksudkan

    untuk penanganan kasus diare yang tepat dan cepat di tingkat rumah tangga,

    sehingga dapat mencegah terjadinya kasus dehidrasi berat yang dapat

    mengakibatkan kematian.

    0

    10.000

    20.000

    30.000

    40.000

    2010 2011 2012 2013 2014

    Jml Kasus Diare Jml Kasus Diare pada balita

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 14

    b. Demam Berdarah Dengue (DBD)

    Penyakit Demam Berdarah Dengue merupakan salah satu penyakit menular

    yang sampai saat ini masih menjadi masalah kesehatan masyarakat dan sering

    muncul sebagai Kejadian Luar Biasa (KLB).KLB DBD sering menimbulkan

    kepanikan di masyarkat karena penyebarannya yang cepat dan berpotensi

    menimbulkan kematian. Penyakit ini disebabkan oleh virus Dengue yang

    penularannya melalui gigitan nyamuk Aedes Aegypti dan Aedes Albopictus yang

    hidup di genangan air bersih di sekitar rumah. Umumnya kasus ini mulai meningkat

    saat musim hujan.

    Jumlah kasus DBD di Kabupaten Probolinggo yang dilaporkan pada tahun

    2014 sebanyak 216 kasus dengan angka kesakitan (Insiden Rate) sebesar 19,07

    per 100.000 penduduk.Kasus terbanyak di wilayah Puskesmas Paiton sebanyak 26

    kasus (Tabel 21). Insiden rate tersebut telah memenuhi target nasional

    (

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 15

    masih memungkinkan adanya Malaria yang dapat menimbulkan KLB maupun

    wabah.

    Di Jawa Timur penyakit malaria masih menjadi penyakit endemis

    dibeberapa daerah. Kabupaten Probolinggo meski tidak termasuk di dalamnya,

    namun telah terjadi KLB dengan munculnya 2 kasus pada tahun 2014.Kedua kasus

    tersebut terjadi di wilayah kecamatan Leces dan Kecamatan Banyuanyar.Dimana

    hasil PE menyatakan bahwa sumber penularan kasus tersebut berasal dari luar

    Kabupaten Probolinggo.

    d. Filariasis

    Penyakit Filariasis adalah penyakit menular kronis yang disebabkan cacing

    filaria yang menyerang saluran dan kelenjar getah bening serta merusak sistem

    limfe. Penyakit filariasis menimbulkan pembengkakan kaki, granula mammae dan

    scrotum. Menyebabkan kecacatan hidup serta stigma sosial bagi penderita dan

    keluarganya. Sampai dengan tahun 2014 jumlah total penderita filariasis di

    Kabupaten Probolinggo sebanyak 8 kasus, tersebar di Maron 1 kasus, Tongas 4

    kasus, Leces 1 kasus, dan Kuripan 2 kasus.

    Gambar 4 Penderita Filariasis di Kabupaten Probolinggo sampai dengan Tahun 2014

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    Strategi eliminasi filariasis dilaksanakan berdasarkan kesepakatan WHO

    tahun 2000 melalui pemutusan rantai penularan dengan pengobatan massal sekali

    setahun di daerah endemis minimal 5 tahun. Penanggulangan yang biasanya

    dilakukan adalah melalui pelacakan dan pemeriksaan darah jari penderita dan yang

    kontak serumah, pengobatan individual sesuai protap serta perawatan diri secara

    mandiri.

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 16

    3. Penyakit Menular yang dapat Dicegah dengan Imunisasi (PD3I)

    Beberapa penyakit dapat menular dengan cepat sehingga berpotensi

    menimbulkan kejadian luar biasa, namun diantara penyakit-penyakit tersebut ada yang

    dapat dicegah dengan imunisasi (PD3I) antara lain:

    a. Difteri

    Difteri adalah penyakit yang disebabkan oleh bakteri Corynebacterium

    Diphteriae, yang ditandai dengan gejala panas tinggi disertai pseudo membran

    (selaput tipis) putih keabu-abuan pada tenggorok yang tak mudah lepas dan mudah

    berdarah. Penyakit ini bisa menyerang anak-anak dan dewasa serta sering kali

    menyebabkan kematian pada anak-anak. Penyakit ini dapat dicegah dengan

    pemberian imunisasi DPT-HB / DPT-HB-Hib (Pentavalen) sebanyak 3 dosis pada

    saat bayi, DPT-HB-Hib sebanyak 1 dosis saat Batita (18-36 bulan), DT 1 sebanyak 1

    dosis saat SD Kelas 1 dan Td sebanyak 2 dosis untuk SD kelas 2 dan 3.

    Pada tahun 2014, ada 4 kasus difteri di Kabupaten Probolinggo yang

    terdapat di 4 Puskesmas. Semua penderita sudah memperoleh penanganan sesuai

    standar, akan tetapi karena penemuan kasus yang kurang cepat disertai proses

    rujukan yang kurang tepat ditunjang dengan status imunisasinya masih 0 (nol),

    sehingga 1 penderita difteri tersebut akhirnya meninggal dunia. Mengacu pada

    Gambar 11, tampak adanya penurunan jumlah kasus pada tahun 2014

    dibandingkan dengan tahun 2013. Hal ini sebagai hasil dari upaya penanganan KLB

    tahun 2012 – 2013 yaitu dengan pemberian imunisasi tambahan Sub PIN Difteri

    sebanyak 3 kali putaran.

    Grafik 12 Jumlah Kasus Difteri dan Penderita Meninggal di Kabupaten Probolinggo

    Tahun 2010 – 2014

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    b. Tetanus dan Tetanus Neonatorum

    Tetanus adalah penyakit toksemia akut yang menyerang pada susunan saraf

    pusat yang disebabkan oleh bakteri Clostridium tetani. Jika menyerang pada

    neonatus (0-1 Bulan) dinamakan Tetanus Neonatorum. Berdasarkan laporan dari

    puskesmas, pada tahun 2014 terdapat 2 kasus tetanus neonatorum dengan 1

    7

    2628

    10

    40

    32

    0 10

    5

    10

    15

    20

    25

    30

    35

    2010 2011 2012 2013 2014Kasus Difteri Meninggal

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 17

    kematian di Kabupaten Probolinggo. Kejadian kasus tetanus neonatorum dapat

    dicegah dengan upaya pertolongan persalinan pada tenaga kesehatan profesional

    dan dengan pemberian imunisasi Tetanus Toxoid (TT) pada ibu hamil. Selain ibu

    hamil, imunisasi TT juga diupayakan untuk diberikan pada wanita usia subur (WUS)

    non hamil usia 15 – 49 tahun. Baik hamil atau non hamil akan memperoleh

    perlindungan maksimal bila status imunisasi TT nya sudah mendapatkan TT5. Dari

    gambar di bawah terlihat ada kenaikan kasus bila dibandingkan tahun sebelumnya.

    Grafik 13 Jumlah Penderita dan Kematian Tetanus Neonatorum di Kabupaten Probolinggo

    Tahun 2010 – 2014

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    c. Campak

    Penyakit campak merupakan penyakit yang sangat menular (infeksius) yang

    disebabkan oleh virus Measles. Penyakit ini yang disebarkan melalui bersin/batuk

    dengan gejala awal yaitu demam, bercak kemerahan, batuk-pilek lalu timbul ruam

    di seluruh tubuh. Penyakit campak sering menyebabkan kejadian luar biasa

    (KLB)bahkan lebih parah lagi bisa meningkat menjadi wabah, dimana kematian

    akibat campak pada umumnya disebabkan komplikasi dengan penyakit lain seperti

    meningitis. Penyakit ini dapat dicegah dengan pemberian imunisasi campak pada

    bayi, batita, dan anak sekolah.

    Gambar 5 Kasus Campak di Kabupaten Probolinggo Tahun 2014

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    2010; 6

    2011; 2

    2012; 3

    2013; 0

    2014; 22010; 3

    2011; 1

    2012; 3

    2013; 0

    2014; 1

    Jum

    lah

    Ka

    sus

    Kasus TN Meninggal

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 18

    Di Kabupaten Probolinggo pada tahun 2014 terdapat kasus campak

    sejumlah 262 kasus dari laporan 22 puskesmas. Berdasarkan Gambar 3.12 terlihat

    adanya peningkatan kasus yang sangat signifikan dari tahun sebelumnya. Kejadian

    campak merata hampir di seluruh wilayah Kabupaten Probolinggo. Untuk

    menanggulangi KLB campak, telah dilakukan upaya antara lain pelacakan kasus,

    pemberian vitamin A, memberikan penyuluhan pentingnya imunisasi baik individu

    maupun secara kelompok, dan pelaksanaan pemberian imunisasi tambahan melalui

    kegiatan Outbreak Response Immunization(ORI) campak pada daerah kasus.

    Grafik 14 Jumlah Penderita Campak di Kabupaten Probolinggo

    Tahun 2010 – 2014

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    d. Hepatitis B

    Hepatitis B adalah penyakit yang disebabkan oleh virus Hepatitis B yang

    dapat merusak hati. Penyebaran penyakit tersebut bisa melalui suntikan yang tidak

    aman, dari ibu ke bayi selama proses persalinan dan melalui hubungan seksual.

    Infeksi pada anak-anak biasanya tidak menimbulkan gejala dan kalaupun ada

    biasanya adalah gangguan pada perut, lemah dan urine menjadi kuning. Penyakit ini

    bisa menjadi kronis dan menimbulkan cirrhosis hepatis (kanker hati) dan dapat

    menyebabkan kematian.

    Pada tahun 2010 jumlah kasus Hepatitis B yang dilaporkan sebanyak 20

    kasus yang terjadi di Desa Randupitu Kecamatan Gending. Sedangkan untuk tahun

    2011 - 2014 tidak ditemukan lagi kasus ini.

    e. AFP (Acute Flaccid Paralysis)

    Pada tanggal 27 Maret 2014 World Health Organization (WHO) telah

    memberikan sertifikat bebas polio pada negara - negara regional SEARO termasuk

    Indonesia. Kejadian AFP diproyeksikan sebagai indikator untuk menilai

    keberhasilan program Eradikasi Polio (Erapo). Erapo dilaksanakan melalui gerakan

    Pekan Imunisasi Nasional (PIN) dan merupakan wujud dari kesepakatan global

    dalam pembasmian penyakit polio. Upaya pemantauan terhadap keberhasilan

    2 0

    42 65

    262

    0

    50

    100

    150

    200

    250

    300

    2010 2011 2012 2013 2014

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 19

    Erapo yaitu melaksanakan kegiatan “surveilans secara aktif“ untuk menemukan

    kasus AFP sebagai upaya mendeteksi secara dini munculnya virus polio liar yang

    mungkin ada di masyarakat untuk segera dilakukan penanggulangannya.

    Pada tahun 2014 angka AFP di Kabupaten Probolinggo ada 3 kasus (1,10 per

    100.000 penduduk dibawah usia 15 tahun), angka ini sama dengan tahun

    sebelumnya. Dari 3 kasus yang ditemukan hasil pemeriksaan Laboratorium negatif

    polio. Penemuan kasus AFP dapat ditingkatkan dengan peran aktif surveilans baik

    di puskesmas maupun rumah sakit.

    Jumlah kasus AFP dari tahun 2010 sampai 2014 seperti terlihat pada

    Gambar di bawah ini :

    Grafik 15 Jumlah Penderita AFP di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 – 2014

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    4. Penyakit Tidak Menular Yang Diamati

    Semakin meningkatnya arus globalisasi di segala bidang telah banyak membawa

    perubahan pada perilaku dan gaya hidup masyarakat termasuk dalam pola konsumsi

    makanan keluarga. Perubahan tersebut tanpa disadari telah memberi pengaruh

    terhadap terjadinya transisi epidemiologi dengan semakin meningkatnya kasus-kasus

    penyakit degeneratif/tidak menular.

    Tabel 2 Proporsi Penyakit Degeneratif/Tidak Menular di Kabupaten Probolinggo

    Tahun 2010 – 2014

    NO PENYAKIT TAHUN

    2010 2011 2012 2013 2014

    1 Penyakit jantung iskemik kronik

    55 34 30 23 17

    2 Hipertensi (Tekanan darah tinggi)

    21.025 15.538 20.456 44.946 13.268

    3 Katarak senilis 467 1.145 598 672 624

    4 Penyakit lain dari susunan peredaran darah

    45 834 34 53 66

    5 Diabetes militus / Kencing Manis

    3.291 1.766 3.077 4.100 4.140

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    1

    5

    4 33

    0

    1

    2

    3

    4

    5

    6

    2010 2011 2012 2013 2014

    Jum

    lah

    Ka

    sus

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 20

    Data pasien rawat jalan diperoleh gambaran sebagai berikut :

    Tabel 3 Pola 15 Penyakit Terbanyak di Kabupaten Probolinggo Tahun 2014

    No Jenis Penyakit Kasus

    Jumlah %

    1 Infeksi Akut Sal Pernafasan Atas 44.744 9,78

    2 Peny.Pd Sistem Otot & Jar.Pengikat 24.895 5,44

    3 Diare Dan Gastroenteritis Yg Kurang Jelas Batasannya 24.724 5,41

    4 Penyakit Darah Tinggi Primer 41.854 4,93

    5 Gastritis Dan Duodenitis 18.438 4,03

    6 Penyakit Kulit Alergi 17.372 3,80

    7 Demam Yang Tidak Diketahui Sebabnya 15.509 3,39

    8 Asma 15.140 3,31

    9 Nyeri Kepala 23.583 3,08

    10 Badan Capek Dan Pegal-pegal 13.499 2,95

    11 Common Cold 13.221 2,89

    12 Influensa 10.706 2,34

    13 Penyakit Kulit Infeksi 10.296 2,25

    14 Influensa 8.392 1,83

    15 Rematik Arthritis Lain 8.239 1,80

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    5. Status Gizi

    Status gizi merupakan salah satu indikator yang digunakan untuk menentukan

    derajat kesehatan. Kondisi gizi seseorang sangat erat kaitannya dengan permasalahan

    kesehatan karena disamping merupakan faktor predisposisi yang dapat memperparah

    penyakit infeksi, kondisi gizi juga secara langsung dapat menyebabkan terjadinya

    gangguan kesehatan pada individu. Untuk itu dilakukan pemantauan terhadap status

    gizi bayi dan balita karena pada masa tersebut merupakan masa emas perkembangan

    kecerdasan dan pertumbuhan fisiknya.

    Berikut ini akan disajikan gambaran mengenai indikator-indikator status gizi

    yaitu Bayi dengan Berat Badan Lahir Rendah dan Gizi Balita.

    a. Status Gizi Bayi

    Status gizi ibu hamil akan berpengaruh terhadap kesehatan janin yang

    dikandungnya dan akan berdampak pada berat badan bayi yang dilahirkan serta

    juga akan berpengaruh pada perkembangan otak dan pertumbuhan fisik bayi.

    Indikator yang digunakan untuk mengukur masalah status gizi bayi ini adalah BBLR.

    BBLR atau Bayi dengan Berat Badan lahir Rendah adalah bayi dengan berat

    badan lahir kurang dari 2.500 gram dan merupakan salah satu faktor utama yang

    berpengaruh terhadap kematian perinatal dan neonatal. BBLR dibedakan dalam 2

    kategori : BBLR karena premature (usia kandungan < 37 minggu) dan BBLR karena

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 21

    intrauterine growth retardation (IUGR), yaitu bayi yang lahir cukup bulan tetapi

    berat badannya. Hal ini umumnya disebabkan karena status gizi ibu hamil yang

    buruk atau menderita sakit yang memperberat kehamilan.

    Berdasarkan laporan puskesmas tahun 2014terdapat 956 bayi yang

    menderita BBLR (5,20%) dari 18.388 bayi lahir hidup ada. Jumlah BBLR tersebut

    menurun dibandingkan tahun 2013(953 bayi).

    Grafik 16 Persentase Bayi Berat Badan lahir Rendah (BBLR) di Kabupaten Probolinggo

    Tahun 2010 – 2014

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    Dari gambar tersebut terlihat adanya sedikit penurunan persentase bayi

    BBLR pada tahun 2014. Seluruh kasus BBLR yang dilaporkan telah mendapatkan

    penanganan sesuai prosedur.

    Untuk menekan angka BBLR dibutuhkan penanganan terpadu dengan lintas

    program dan lintas sektor karena timbulnya masalah penyakit dan status gizi

    berkaitan erat dengan tingkat kesejahteraan masyarakat.

    b. Status Gizi Balita

    Pengukuran gizi pada balita difokuskan pada tingkat kecukupan gizinya

    yang diukur melalui berat badan terhadap umur (BB/U) atau berat badan terhadap

    tinggi badan (BB/TB). Berdasarkan laporan puskesmas, pada tahun 2014 diketahui

    dari hasil penimbangan selama satu tahun pada 79.483 balita terdapat 58.042 balita

    (77,4%) yang naik berat badannya, terdapat 1.301 balita BGM (1,64%) dan terdapat

    5.552 balita gizi kurang (7,0 %).Kasus terbanyak Balita Gizi Buruk ditemukan di

    kecamatan Besuk.

    3,333,85

    5,265,24

    5,20

    0

    1

    2

    3

    4

    5

    6

    2010 2011 2012 2013 2014

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 22

    Gambar 6 Kasus Gizi Buruk di Kabupaten Probolinggo Tahun 2014

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    Sedangkan dari hasil Pemantauan Status Gizi (PSG) yang dilakukan pada

    tahun 2014 maka diperoleh Angka Prevalensi gizi buruk menurut (BB/U) adalah

    sebesar (1,61%), hal ini terjadi penurunan dari tahun 2013 sebesar (2,27%).

    Sedangkan prevalensi gizi kurang menurut (BB/U) pada tahun 2014 sebesar

    (8,42%), menurun dibandingkan tahun 2013 yaitu masih terdapat (9,83%) balita

    gizi kurang.

    Berdasarkan survey PSG telah terjadi penurunan kasus gizi buruk di tahun

    2014 ini. Walaupun telah terjadi penurunan pada tahun ini, upaya penanggulangan

    dan pencegahan gizi buruk harus tetap dilakukan untuk mendapatkan penurunan

    yang signifikan. Upaya yang telah dilakukan untuk penanggulangannya antara lain

    dengan memberikan bantuan makanan padat gizi bagi balita gizi buruk,

    pelaksanaan kegiatan Therapeutic Feeding Center(TFC) di puskesmas, pemberian

    PMT pemulihan berupa susu selama 90 hari makan, disamping itu juga peningkatan

    pengetahuan dan pendidikan secara informal bekerjasama dengan sektor terkait.

    Sementara itu untuk kasus gizi buruk dengan komplikasi ditangani secara

    komprehensif sampai jenjang rumah sakit.

    Grafik 17 Prevalensi Gizi Buruk dan Gizi Kurang Berdasarkan Survei PSG

    di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 - 2014

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    3,32,3

    2,8 2,27 1,61

    11,89

    9,72

    14,81

    9,83

    8,42

    0

    3

    6

    9

    12

    15

    18

    2010 2011 2012 2013 2014

    Pro

    sen

    tase

    Gizi Buruk Gizi Kurang

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 23

    BAB IV

    SITUASI UPAYA KESEHATAN

    Dalam rangka mencapai tujuan pembangunan kesehatan yaitu meningkatkan derajat

    kesehatan masyarakat, telah dilakukan berbagai upaya pelayanan kesehatan masyarakat. Berikut

    ini diuraikan gambaran situasi upaya kesehatan yang telah dilakukan di Kabupaten Probolinggo.

    A. Pelayanan Kesehatan Dasar

    Pelayanan kesehatan dasar merupakan langkah awal yang sangat penting dalam

    memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Dengan pemberian pelayanan

    kesehatan dasar secara cepat dan tepat, diharapkan sebagian besar masalah kesehatan dapat

    diatasi. Berbagai pelayanan kesehatan dasar yang dilaksanakan oleh fasilitas pelayanan

    kesehatan dan jaringannya adalah sebagai berikut:

    1. Pelayanan Kesehatan Ibu dan Bayi

    Seorang ibu mempunyai peran besar di dalam pertumbuhan bayi dan

    perkembangan anak. Gangguan kesehatan yang dialami seorang ibu yang sedang hamil

    bisa berpengaruh pada kesehatan janin dalam kandungan hingga kelahiran dan masa

    pertumbuhan bayi/anaknya.

    Pelayanan kesehatan bagi ibu dan bayi antara lain pelayanan antenatal,

    persalinan, nifas dan perawatan bayi baru lahir yang diberikan di sarana kesehatan

    mulai posyandu sampai rumah sakit.

    a. Pelayanan Antenatal (K1 dan K4)

    Pelayanan antenatal merupakan pelayanan kesehatan oleh tenaga kesehatan

    untuk ibu selama masa kehamilannya sesuai dengan standard pelayanan

    antenatal,meliputi pengukuran berat badan, tinggi badan dan tekanan

    darah,pemeriksaan tinggi fundus uteri, skrining status imunisasi Tetanus

    Toxoid(TT) dan diberikan bila perlu, pengukuran LILA, penentuan presentasi janin

    dan denyut jantung janin, pemeriksaan laboratorium (rutin dan khusus) serta

    pemberian tablet besi pada ibu hamil selama masa

    kehamilannya,tatalaksana/penanganan kasus,temu wicara (konseling). Frekuensi

    antenatal care adalah minimal 4 kali selama kehamilan.

    Cakupan K1 untuk mengukur akses ibu hamil pertama kali mendaptkan

    pelayanan anternatal oleh tenaga kesehatan di Kabupaten Probolinggo. Indikator ini

    digunakan untuk mengetahui jangkauan

    pelayananantenataldankemampuanprogram dalam menggerakkan

    masyarakat.SedangkanCakupanK4adalahgambaranbesaranibu

    hamilyangtelahmendapatkanpelayananantenatalsesuaistandar, minimal

    empatkalikunjunganselamamasakehamilannya:

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 24

    - minimal satu kalidi triwulanpertama,

    - minimal satu kali di triwulankedua

    - minimal dua kali di triwulanketiga

    Indikator K4menggambarkantingkat perlindungan dan kualitas

    pelayanankesehatanpadaibu hamil.Gambaran capaian cakupanK1danK4 di

    Kabupaten Probolinggo pada tahun2014 dapat dilihat pada Gambardi bawahini.

    Grafik 18 Jumlah K1 & K4 Ibu Hamil di Kabupaten Probolinggo Tahun 2014

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    Dari Gambar di atas tampak bahwa kesenjangan Cakupan K1 dan K4 di

    Kabupaten Probolinggo pada tahun 2014 masih cukup besar yaitu 2.494 (11,76%).

    Hal ini dapat diartikanbahwa masih banyak ibu hamil yang telah melakukan

    kunjungan pertama pelayanan antenatal namun tidak meneruskan hingga

    kunjunganke4 pada triwulan 3, atau pada kunjungan pertama tidak pada triwulan

    pertama, sehingga tidak terpantau kondisi kehamilannya. Kondisi tersebut

    berpeluang menyebabkan terjadinya kematian pada ibu melahirkan dan bayi yang

    dikandungnya. Hal tersebut dapat dicegah dengan adanya kelas ibu hamil untuk

    meningkatkan penyuluhan ke masyarakat melalui metode komunikasi, informasi dan

    edukasi (KIE) yang tepat kepada ibu hamil dan keluarganya agar memeriksakan

    kehamilannya sesuai standar.

    b. Pertolongan Persalinan

    Komplikasi dan kematian ibu maternal serta bayi baru lahir sebagian besar

    terjadi pada masa di sekitar persalinan. Hal ini antara lain disebabkan pertolongan

    persalinan tidak dilakukan tenaga kesehatan yang punya kompetensi kebidanan

    (profesionalisme). Dari hasil laporan bidang Kesga dan Gizi diketahui pada tahun

    2013 jumlah ibu bersalin yang ditolong tenaga kesehatan (linakes) sebesar 87,11%

    dan pada tahun 2014 mengalami peningkatan menjadi 88,28%, tetapi Pencapaian

    tersebut belum memenuhi target SPM sebesar 95%. Hal ini menunjukkan bahwa

    programkemitraanbidandandukundalamperencanaanpersalinan

    16.000

    17.000

    18.000

    19.000

    20.000

    21.000

    K1 K4

    20.178

    17.684

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 25

    danpencegahankomplikasi(P4K) di beberapa Puskesmas belum berjalan dengan

    baik.

    Cakupanlinakesterendahterdapat di Puskesmas Sukapura(48,98%). Adapun

    perkembangan cakupan Linakes dalam kurun waktu tahun 2010 – 2014 adalah

    sebagai berikut:

    Grafik 19 Persentase Cakupan Persalinan oleh Tenaga Kesehatan di Kabupaten Probolinggo

    Tahun 2010 - 2014

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    c. Ibu Hamil Resiko Tinggi (Risti) / Komplikasi yang Ditangani

    Ibu hamil risti/komplikasi adalah ibu hamil dengan keadaan penyimpangan

    dari normal yang secara langsung menyebabkankesakitan dan kematian ibu

    maupun bayi. Dalam pelaksanaan pelayanan antenatal, diperkirakan sekitar 20%

    diantaraibuhamilyangdilayani bidan di Puskesmastergolong

    dalamkasusristi/komplikasi yang memerlukan pelayanan kesehatan rujukan. Kasus-

    kasus komplikasi kebidanan antara lain Hb140 mmHg, diastole >90 mmHg), ketuban pecah dini, perdarahan pervagina,

    oedema nyata, eklampsia, letak lintangusiakehamilan>32minggu,letaksungsangpada

    primigravida, infeksi berat / sepsis dan persalinan prematur. Akibat yang dapat

    ditimbulkan dan kondisi tersebut antara lain bayi lahir dengan berat badan rendah

    (BBLR), keguguran, persalinan macet, janin mati dikandungan ataupun kematian

    ibu hamil.

    Jumlah perkiraanibu hamilresikotinggidiKabupatenProbolinggotahun2014

    sebanyak 4.242 orang (20% darisasaranibuhamil)dimana4.245orang hamil resiko

    tinggi(100,07%)membutuhkanpelayanankesehatanrujukan dan telahmemperoleh

    penanganansesuai prosedur.

    d. Pelayanan Nifas

    Masa nifas adalah masa 6 jam sampai 42 hari setelah persalinan dimana

    organ reproduksi mulai mengalami masa pemulihan untuk kembali normal, namun

    pada umumnya organ reproduksi akan kembali normal dalam waktu 3 bulan pasca

    persalinan. Kunjungan nifas

    97,5097,38

    87,22

    87,1188,28

    80,00

    85,00

    90,00

    95,00

    100,00

    2010 2011 2012 2013 2014

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 26

    bertujuanuntukdeteksidinikomplikasidenganmelakukankunjungan minimal

    sebanyak 3 kali dengan distribusi waktu: 1) kunjungan nifas pertama pada 6 jam

    setelah persalinan sampai 3 hari; 2) kunjungan nifas kedua dilakukan pada minggu

    ke-2 (4-28 hari) setelah persalinan; 3) kunjungan nifas ketiga dilakukan pada

    minggu ke-6(29-42 hari)

    setelahpersalinan.Diupayakankunjungannifasinidilakukanbersamaandengan

    kunjungan neonatus di Posyandu (Kemkes RI,2009).

    Dalammasanifas,ibuakanmemperolehpelayanankesehatan yang

    meliputipemeriksaan kondisi umum (tekanan darah, nadi, respirasi

    dansuhu),pemeriksaanlochiadanpengeluaranpervaginamlainnya,pemeriksaanpayud

    aradananjuranASIeksklusif6 bulan,

    pemberiankapsulvitaminA200.000IUsebanyakduakali (2x24jam),

    danpelayananKBpascapersalinan.Karenadengan perawatan nifas yang tepat akan

    memperkecil resiko kelainan bahkan kematianibunifas. Pada tahun 2014 kematian

    ibu banyak terjadi pada masa nifas.Padatahun2014capaian cakupan pelayanan nifas

    oleh tenaga kesehatan sebesar 88,75%. Capaian terendah adalah

    PuskesmasSukapura(52,35%).

    e. Kunjungan Neonatus (KN3) Lengkap

    Kunjungan Neonatus Lengkap adalah Pelayanan kesehatan neonatal dasar

    meliputi IMD (inisiasi menyusu dini), ASI eksklusif, pencegahan infeksi berupa

    perawatan mata, tali pusat, pemberian vitamin K1 injeksi bila tidak diberikanpada

    saat lahir, pemberian imunisasi hepatitis B-0 bila tidak diberikan pada saat lahir, dan

    manajemen terpadu bayi muda. Dilakukan sesuai standar sedikitnya3 kali, pada 6-48

    jam setelah lahir, pada 3-7 hari dan pada 8-28 hari

    setelahlahiryangdilakukandifasilitaskesehatanmaupun kunjungan rumah.

    DarihasillaporanpuskesmasTahun2014jumlah

    KNlengkapsebanyak18.046bayi(98,99%)darijumlahsasaran18.230bayi dantelah

    melebihi dari targetSPMsebesar95%.Adapunperkembangan capaianKN

    lengkapdiKabupatenProbolinggoselamalimatahun terakhirterlihat padaGambardi

    bawahini:

    Grafik 20 Persentase Capaian Kunjungan Neonatus Lengkap di Kabupaten Probolinggo

    Tahun 2010 – 2014

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 27

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    DariGambarterlihatcakupanKNLengkapdiKabupatenProbolinggomeningkaty

    ang artinya terjadipeningkatan kuantitaspelayananpadabayibarulahir. Hal ini

    berartiperanaktiftenagakesehatan denganmelakukankunjunganneonatuskerumah

    sasarantelah meningkat.Cakupan terendahPuskesmas Sukapura(71,48%).

    f. Neonatal Resiko Tinggi (Risti) / Komplikasi

    Neonatal risti/komplikasi adalah keadaan neonatus dengan penyakit dan

    kelainan yang dapat menyebabkan kesakitan dan

    kematiansertakecacatansepertiasfiksia,hipotermi,tetanus neonatorum,

    infeksi/sepsis, trauma lahir, BBLR, sindroma gangguan pernafasan,

    kelainankongenital termasuk kiasifikasi kuning pada MTBS.

    Dalampelayananneonatus,sekitar15%diantara neonatus

    yangdilayanibidandiPuskesmastergolongdalamkasusristi/komplikasiyangmemerluk

    an penanganan lebih lanjut. Perkiraan jumlah neonatal di Kabupaten Probolinggo

    sebanyak 2.735 bayi dan pada tahun 2014 terdapat 1.941 neonatal risti(70,96%)

    yang membutuhkan pelayanan rujukan dan semua telah memperoleh penanganan

    sesuai prosedur (tabel 31).

    g. Kunjungan Bayi

    Kunjunganbayiadalahkunjungananakusiakurangdarisatu tahun (29hari–

    11bulan)yangmendapatkanpelayanankesehatan olehdokter,

    bidanatauperawatdisaranakesehatan.Pelayanan kesehatanyang

    diberikanmeliputiimunisasidasarlengkap,stimulasi

    deteksiintervensidinitumbuhkembangdanpenyuluhanperawatan kesehatan bayi.

    Pada tahun2014,capaiancakupan kunjunganbayisebesar98,16%(17.896 bayi

    dari 18.230bayiyang ada) dantelahmencapaitarget95%.Kondisitersebutmenunjukan

    bahwa petugas kesehatan semakin aktif memberikanpelayanan kesehatan pada bayi

    dalamupayamenurunkanAKB.

    100,20

    97,73 97,57

    96,31

    98,99

    90,00

    95,00

    100,00

    105,00

    2010 2011 2012 2013 2014

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 28

    2. Pelayanan Kesehatan Anak Balita dan Usia Sekolah

    Cakupanpelayanananakbalitaadalahanakbalita(12–59bulan)

    yangmemperolehpelayananpemantauanpertumbuhanminimal8kali di satu wilayah kerja

    pada kurun waktu tertentu dan pemantauan

    perkembangan2kalisertamemperolehvitaminA2kalipadaperiode yangsama.

    Pemantauanpertumbuhanbalitadapatdilakukanmelalui pengukuranberat

    badanpertinggi/panjangbadan(BB/TB).Ditingkat

    masyarakatpemantauanpertumbuhanadalahpengukuranberatbadan

    perumur(BB/U)setiapbulandiPosyandu,TamanBermain,PosPAUD

    (PendidikanAnakUsiaDini),TamanPenitipanAnakdanTamanKanak-

    Kanak,sertaRaudatulAthfaldll. Sedangkan Pemantauan

    perkembanganbalitameliputipenilaianperkembangangerakkasar,gerakhalus,bicara

    danbahasasertasosialisasidankemandirian,pemeriksaandayadengar,dayalihat.Jikaadakelu

    hanataukecurigaanterhadapanak, dilakukanpemeriksaan untuk gangguan mental

    emosional, autisme sertagangguanpemusatanperhatiandanhiperaktifitas.Biladitemukan

    penyimpanganataugangguanperkembanganharusdilakukanrujukan kepada tenaga

    kesehatan yanglebihmemilikikompetensi.

    SementarauntukpelayanankesehatanbagisiswaSD/MIsederajatdilakukanmelaluip

    enjaringan kesehatan terhadap murid kelas 1 SD dan Madrasah Ibtidaiyah yang

    dilaksanakan oleh tenaga kesehatan bersama tenaga kesehatan terlatih (guru dan dokter

    kecil) di satu wilayah kerja pada kurun waktu tertentu serta melalui pemeriksaan

    kesehatan berkala bagi seluruh siswa SD dan setingkat kelas I sampai dengan kelas VI.

    Cakupandeteksitumbuhkembanganakbalitatahun2014sebesar84,73%meningkat

    dibandingkantahun2013(81,03%). Perkembangan cakupan pelayanan kesehatan anak

    balita selamalima tahunterakhirterlihatpadaGambardi bawahini:

    Grafik 21 Cakupan Pelayanan Kesehatan Anak Balita di Kabupaten Probolinggo

    Tahun 2010 – 2014

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    50,00

    60,00

    70,00

    80,00

    90,00

    2010 2011 2012 2013 2014

    67,3372,5

    77,01

    81,03 84,73

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 29

    3. Pelayanan Keluarga berencana (KB)

    Masa subur seorang wanita memiliki peran penting bagi terjadinya kehamilan

    sehingga peluang wanita melahirkan menjadi cukup tinggi. Menurut hasil penelitian

    bahwa usia subur wanita antara 15-49 tahun. Oleh karena itu mengatur jumlah

    kelahiran, wanita/pasangan usia subur (PUS) dianjurkan untuk menggunakan KB.

    Peserta KB dibagi menjadi KB baru dan KB aktif. Pada tahun 2014 jumlah PUS di

    Kabupaten Probolinggo sebanyak 249.273 pasangan terdiri dari 9,61% peserta KB baru

    dan 61,89% peserta KB aktif. Cakupan KB aktif masih dibawah target SPM sebesar 70%.

    Berdasarkan jenis metode kontrasepsi yang digunakan,sebanyak 61,89%

    akseptor KB aktif memilih metode kontrasepsi jangka pendek (non MKJP) dengan pilihan

    terbanyak adalah suntik (62,2%), sementara yang yang memilih metode kontrasepsi

    jangka panjang (MKJP) yaituimplant sebanyak 12,7%, IUD 2,5%, MOW5%, dan

    MOP0,6%.

    Grafik 22 Proporsi Metode Kontrasepsi Peserta KB Aktif di Kabupaten Probolinggo

    Tahun 2014

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    Kecenderungan yang sama juga terjadi pada peserta KB baru. Peminat metode

    kontrasepsi jangka pendek sebesar 82,2% dengan pilihan terbanyak juga metode suntik

    (68,2%), sedangkan yang memilih metode kontrasepsi jangka panjang (MKJP) hanya

    17,8% (tabel 34).

    Grafik 23 Proporsi Metode Kontrasepsi Peserta KB Baru di Kabupaten Probolinggo

    Tahun 2014

    IUD2,50%

    MOP0,60%

    MOW5,00%

    Implant12,70%

    Suntik62,20%

    Pil16,20%

    Kondom0,80%

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 30

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    4. Pelayanan Kesehatan Pra Lansia dan Lansia (>60th)

    Seiring bertambahnya Umur Harapan Hidup (UHH) maka keberadaan para usia

    lanjut tidak dapat begitu saja diabaikan, sehingga perlu diupayakan peningkatan kualitas

    hidup bagi kelompok usia lanjut.

    Pelayanan kesehatan bagi penduduk berusia 60 tahun ke atas yang dilakukan

    oleh tenaga kesehatan baik di puskesmas, posyandu lansia maupun di kelompok usia

    lanjut telah dilaksanakan di Kabupaten Probolinggo.

    Pada tahun 2014 jumlah kelompok penduduk berusia diatas 60 tahun di

    Kabupaten Probolinggo diperkirakan sebanyak 120.089 orang, namun hanya 65.026

    orang (54,15%) yang mendapat pelayanan kesehatan.

    Grafik 24 Cakupan Pelayanan Pra Lansia dan Lansia (> 60 tahun) di Kabupaten Probolinggo

    Tahun 2010 - 2014

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    Masih rendahnya cakupan pelayanan kesehatan bagi warga Usia lanjut

    dikarenakan masih belum berfungsi secara optimal posyandu untuk usia lanjut dan

    belum semua desa mempunyai posyandu lansia. Dengan adanya posyandu lansia maka

    pelayanan kesehatan akan lebih mudah dijangkau oleh para usia lanjut terutama yang

    berada di daerah terpencil dengan medan yang sulit. Dibutuhkan koordinasi dan peran

    serta masyarakat serta lintas sektor terkait dalam upaya meningkatkan cakupan

    pelayanan kesehatan terhadap para usila.

    IUD

    ; 2,

    30%

    MOP; 0,10%MO

    W;

    1,60

    %

    Implant; 13,90%

    Suntik; 68,20%

    Pil; 12,60%

    Ko

    nd

    om

    , 1,

    12%

    88,43

    48,7837,99

    20,20

    54,14

    0,00

    20,00

    40,00

    60,00

    80,00

    100,00

    2010 2011 2012 2013 2014

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 31

    5. Perbaikan Gizi Masyarakat

    Upaya perbaikan gizi masyarakat dilakukan melalui distribusi tablet besi (Fe)

    pada ibu hamil, distribusi Vitamin A pada balita dan pemberian kapsul iodium pada WUS.

    a. Pemberian Tablet Besi (Fe) pada Ibu Hamil

    Pada saat periksa kehamilan disarana kesehatan, ibu hamil akan

    mendapatkan tablet Fe yang bertujuan untuk mengatasi dan mencegah terjadinya

    kasus anemia serta meminimalkan dampak buruk akibat kekurangan Fe.

    Kekurangan Fe pada ibu hamil dapat mengakibatkan Anemia yang berdampak pada

    abortus, kecacatan bayi atau Berat Bayi Lahir Rendah (BBLR).

    Grafik 25 Persentase Distribusi Tablet Fe-1 & Fe-3 di Kabupaten Probolinggo

    Tahun 2010 - 2014

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    Cakupan Ibu Hamil yang mendapatkan Fe-1 (30 Tablet) pada pada tahun

    2014 sebesar (95,13%) meningkat dibandingkan tahun 2013 yaitu 94,10%.

    Cakupan pemberian Fe-3 juga meningkat pada pada tahun 2014 sebesar 83,37%

    dibandingkan tahun 2013 yang hanya 78,92%.

    b. Pemberian Kapsul Vitamin A pada Balita dan Bufas

    Vitamin A adalah salah satu zat gizi yang diperlukan tubuh yang berguna

    untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan kesehatan mata. Bila seorang anak yang

    menderita kekurangan vitamin A akan mudah terserang campak, diare atau

    penyakit infeksi lainnya, dan apabila penyakit tersebut telah menyerang akan

    berdampak lebih parah dibandingkan anak yang tidak menderita kekurangan

    vitamin A. Hal ini karena infeksi tersebut menghambat kemampuan tubuh untuk

    menyerap zat-zat gizi dan pada saat yang sama akan mengikis simpanan vitamin A

    dalam tubuh. Selain itu kekurangan vitamin A dalam waktu yang lama dapat

    mengakibatkan gangguan pada mata bahkan dapat mengakbatkan kebutaan.

    Sasaran pemberian kapsul vitamin A adalah bayi usia 6-11 bulan dan anak

    balita, yang diberi sebanyak 2 kali dalam setahun (Februari dan Agustus) serta satu

    kali kepada ibu nifas. Cakupan bayi yang mendapat vitamin A pada tahun 2014

    sebesar 98,87%, mengalami penurunan dibandingkan pada tahun 2013 sebesar

    96,48

    94,3891,69

    94,10 95,13

    90,5188,05

    79,95 78,92

    83,37

    70,00

    75,00

    80,00

    85,00

    90,00

    95,00

    100,00

    2010 2011 2012 2013 2014Fe-1 Fe-3

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 32

    100%. Sedangkan cakupan anak balita yang mendapat vitamin A pada tahun 2014

    mengalami peningkatan dibandingkan tahun 2013 yaitu dari 87,31%. Menjadi

    93,16%. Cakupan ibu nifas yang mendapatkan vitamin A pada tahun 2014 sebesar

    (88,75%) meningkat dibandingkan tahun 2013 sebesar (88,71%).

    Grafik 26 Cakupan Pemberian Vitamin A Bayi, Balita dan Ibu Nifas

    di Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 - 2014

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    6. Pelayanan Imunisasi

    Imunisasi merupakan bagian dari upaya pencegahan dan pemutusan rantai

    penularan penyakit-penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi (PD3I). Kegiatan

    imunisasi yang dilaksanakan pemerintah meliputi kegiatan imunisasi rutin, tambahan

    dan khusus. Kegiatan imunisasi rutin diberikan pada bayi (0-11 bulan), batita (18-36

    bulan), anak sekolah dan WUS. Kegiatan imunisasi tambahan dilakukan atas dasar

    penemuan masalah seperti desa non UCI, potensial KLB, dugaan adanya virus polio liar /

    kegiatan lain berdasarkan kebijakan teknis. Sedangkan imunisasi khusus yaitu imunisasi

    yang diberikan pada kelompok tertentu dengan pertimbangan kebijakan tertentu,

    misalnya pada jemaah haji dan umroh diberikan imunisasi meningitis.

    Indikator yang digunakan untuk menilai keberhasilan program imunisasi secara

    nasional adalah angka UCI (Universal Child Immunization) pada wilayah desa/kelurahan

    dan Imunisasi Dasar Lengkap (IDL). Bayi IDL yaitu bayi yang telah mendapatkan

    imunisasi dasar lengkap (BCG 1 dosis, DPT-HB 3 dosis, Polio 4 dosis dan Campak 1 dosis)

    sebelum usia 1 tahun. Kriteria UCI Desa/Kelurahan yaitu apabila jumlah bayi IDL

    minimal 80 % dari total bayi di desa/kelurahan tersebut. Jumlah UCI Desa di Kabupaten

    Probolinggo tahun 2014 sebanyak 325 desa/kelurahan (98,48%).

    Grafik 27 Persentase Desa / Kelurahan UCI Kabupaten Probolinggo Tahun 2010 – 2014

    80

    85

    90

    95

    100

    2010 2011 2012 2013 2014

    Vit A Bayi Vit A Balita Vit A Bufas

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 33

    Sumber : Dinas Kesehatan Kab. Probolinggo

    Dari Gambar di atas terlihat capaian desa UCI pada tahun 2014 meningkat

    disbanding tahun sebelumnya. Masih adanya 5 desa yang tidak UCI mengakibatkan

    rentan akan munculnya kasus PD3I. Alasan masih adanya desa yang tidak UCI adalah

    terdapat missed opportunity atau kesempatan yang hilang pada bayi usia 0 – 11 bulan,

    bayi yang diimunisasi sering dalam kondisi sakit, adanya bayi BBLR dan informasi

    tentang pentingnya imunisasi bagi bayi belum disampaikan secara intensif kepada orang

    tua bayi.

    Drop Out (DO) imunisasi adalah bayi yang tidak mendapatkan imunisasi lengkap,

    yaitu dengan mendeteksi bayi yang telah mendapat imunisasi DPT-HB1 namun tidak

    mendapat imunisasi campak. Karena imunisasi DPT-HB1 merupakan salah satu antigen

    kontak pertama yang diberikan pada bayi dan imunisasi campak merupakan antigen

    terakhir dari semua imunisasi yang diberikan kepada bayi. Cakupan DO di Kabupaten

    Probolinggo tahun 2014 sebesar -0,85 %. Angka DO yang masih ditoleransi sebesar ± 5

    %. DO terjadi karena sasaran yang seharusnya mendapat imunisasi lanjutan tidak datang

    lagi ke posyandu, petugas kesehatan masih kurang memberikan informasi secara intensif

    tentang manfaat imunisasi bagi anak.

    7. Desa Terkena Kejadian Luar Biasa (KLB)

    Desa/kelurahan terkena KLB adalah desa/kelurahan yang terjadi peningkatan

    kesakitan atau kematian penyakit potensial KLB, penyakit karantina atau keracunan

    makanan. Pada tahun 2014 di Kabupaten Probolinggo terdapat 87 desa/kelurahan yang

    terjadi KLB. Sedangkan jumlah kasus yang mengarah ke KLB sebanyak 330 kasus. Kasus

    KLB tersebut meliputi: keracunan makanan (30 kasus), DBD (214 kasus), Hepatitis C

    ((35 kasus), AFP (3 kasus) dan penyakit – penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi

    (PD3I) yaitu : penyakit difteri (4 kasus), campak (262 kasus), Tetanus Neonatorum (2

    kasus), dan pertusis (1 kasus).

    8. Kesehatan Gigi dan Mulut

    Pelayanan kesehatan gigi dan mulut meliputi pelayanan dasar gigi dan usaha

    kesehatan gigi sekolah (UKGS). Pemeriksaan gigi dan mulut dalam bentuk upaya

    88

    90

    92

    94

    96

    98

    100

    2010 2011 2012 2013 2014

    95,45

    92,73

    98,7997,88

    98,48

  • Profil Kesehatan Kabupaten Probolinggo Tahun 2014 34

    promotif, preventif dan kuratif sederhana seperti pencabutan gigi, pengobatan, dan

    penambalan sementara dan tetap.

    Pada tahun 2014 pelayanan dasar gigi di puskesmas mencapai 6.644 pelayanan,

    terdiri dari 2.057 tumpatan gigi dan 4.587pencabutan gigi tetap,sehingga rasio tumpatan

    : pencabutan gigi sebesar 0,45. Kondisi tersebut belum dapat memenuhi target 1:1

    dimana diharapkan dengan berkurangnya kasus pencabutan gigi menjadi

    tumpatan/tambal maka fungsi gigi tersebut tidak hilang.

    9. Penyuluhan Kesehatan

    Penyuluhan kesehatan identik dengan pendidikan kesehatan, keduanya

    berorientasi kepada perubahan perilaku sehingga derajat kesehatan masyarakat secara

    keseluruhan dapat ditingkatkan. Penyuluhan kesehatan adalah kegiatan pendidikan yang

    dilakukan dengan penyebaran pesan melaksanakan keyakinan pentingnya kesehatan,

    sehingga masyarakat tidak saja sadar, tahu, tetapi dapat berbuat sesuatu, dan

    mengetahui apa yang bisa dilakukan. Sehingga penyuluhan kesehatan adalah gabungan

    dari berbagai kegiatan dan kesempatan yang berlandaskan prinsip-prinsip belajar untuk

    mencapai suatu keadaan dimana individu, keluarga, kelompok da