PINRANG BERSERI

34
PINRANG BERSERI Disusun Oleh: Hj.Irmayanti Syamsi Barsri Rahma Bahrun

Transcript of PINRANG BERSERI

Page 1: PINRANG BERSERI

PINRANG BERSERI Disusun Oleh:

Hj.IrmayantiSyamsi Barsri

Rahma Bahrun

Page 2: PINRANG BERSERI

LETAK DAN SEJARAH KOTA PINRANG

Hasil Penelitian dan Simposium Sejarah menyebutkan Lahirnya Kabupaten Daerah  Tk. II Pinrang, Maret 1988 dan Profil Kabupaten Pinrang, Desember 2003,  Wilayah Pinrang sebelum abad ke-20 adalah sebuah wilayah kerajaan bernama Kerajaan Sawitto. Kerajaan ini membawahi kerajaan-kerajaan kecil, seperti kerajaan Batulappa, Kassa, Suppa, Alitta, Sidenreng, Dan Rappang.

Page 3: PINRANG BERSERI

LANJUTAN…Kerajaan-kerajaan ini, merupakan sebuah satu kesatuan kerajaan yang disebut "Lima Ajattappareng". Lima Ajattappareng, merupakan sebuah persekutan perjanjian yang disepakati oleh 5 raja dalam suatu pertemuan yang berlangsung di Suppa pada abad ke-15, meliputi kerajaan Sawitto, Suppa, Sidenreng, Rapang, dan Alitta. 

Page 4: PINRANG BERSERI

ASAL MUASAL KAB.PINRANGAsal Muasal Pemberian nama pinrang masyarakat Pinrang sendiri, Fersi yang pertama menyebut bahwa Pinrang berasal dari bahasa bugis yaitu kata "benrang" yang berarti "air genangan" bisa juga berarti "rawa-rawa", hal ini disebabkan oleh karena pada awal pembukaan daerah Pinrang yang tepatnya saat ini di pusat kota kabupaten Pinrang, masih berupa daerah rendah yang sering tergenang dan berawa. fersi kedua menyebutkan bahwa hal ini disebabkan oleh karena suatu ketika Raja Sawitto yang bernama La Paleteang.

Page 5: PINRANG BERSERI

LANJUTAN… La Paleteang bebas dari pengasingan

dari kerajaan Gowa berkat bantuan To barani pole' Kassa disambut gembira oleh rakyatnya. Namun mereka terheran-heran karena wajah sang raja berubah dan mereka berkata "pinra bawangngi tappana puatta pole Gowa"yang artinya berubah saja mukanya Tuan Kita dari Gowa, maka setelah itu rakyat mulai menyebut daerah tersebut sebagai Pinrayang artinya berubah kemudian berubah penyebutan menjadi Pinrang.

Page 6: PINRANG BERSERI

KECAMATAN

Batulappa # Paleteang Cempa # Patampanua Duampanua # Suppa Lanrisang # Tiroang Lembang # Wattang

sawitto Mattiro Bulu Mattirosompe

Page 7: PINRANG BERSERI

LASINRANG PAHLAWAN KAB.PINRANG

Lasinrang merupakan salah satu pejuang bugis asal pinrang yang memimpin para pemuda di tanah addatuang (kerajaan) Sawitto melawan penjajah Belanda. Lasinrang lahir di Desa Dolangan, Pinrang pada tahun 1856 dan wafat di tahun 1936. Dalam lembaran sejarah, Lasinrang adalah salah seorang pejuang yang tak bisa dikalahkan Belanda selama masa penjajahan. Taktik keji Belanda-lah yang menahan ayahnya, Addatuang Sawitto, dan istrinya, I Makkanyuma, membuat Lasinrang menyerah.

Page 8: PINRANG BERSERI

MAKANAN KHAS PINRANGMungkin teman-teman belum

pernah mencicipi songkolo plus cuwiwi? Songkolo adalah jenis makanan yang dimasak dari beras ketan. Yang paling enak adalah dari beras ketan hitam atau bahasa bugisnya pulu' bolong. Setelah masak ditaburi kelapa diatasnya yang telah dicampur sedikit garam.

Page 9: PINRANG BERSERI

LANJUTAN…

-NASU PALEKKOSalah satu masakan khas asal Kabupaten Pinrang, yang banyak diincar oleh pengunjung itu, adalah nasu palekko, atau masak palekko. Makanan ini memakai daging itik atau bebek sebagai bahan dasar. pemesan meminta masakan palekko dengan rasa pedas. Rasa pedas pada masakan ini biasanya ditandai oleh aroma yang menyengat dan tercium dari jarak jauh. Setelah menyantap makanan ini,

Page 10: PINRANG BERSERI

LANJUTAN…BAROBBO’(SOP JAGUNG)Barobbo(sop jagung) adalah salah satu makanan khas kabupaten pinrang yang bahan utamanya berupa jagung muda yang diiris kecil-kecil dan dicampur dengan udang, beras, dan sayur-sayuran. Biasanya barobbo(sop jagung) dibuat apabila ada acara kumpul bersama keluarga atau pada saat salah satu warga didaerah kami panen jagung di kebunnya, nah maka dari itu barobbo disimpulkan sebagai makanan kebersamaan keluarga yang dibuat apabila salah satu keluarga besar berkumpul.

Page 11: PINRANG BERSERI

KUE KHAS PINRANGKARASAPada artikel kali ini saya akan membahas tentang

kue khas Pinrang  yang disebut karasa'. Kue ini terbuat dari tepung beras dan gula merah (gula aren). Dalam proses pembuatannya dibutuhkan konsentrasi dan kesabaran tingkat tinggi. Karena gula yang cair diteteskan sedikit demi sedikit sampai terbentuk kue karasa' tersebut. Kue ini memiliki rasa yang sangat enak dan manis. Bila anda ke Pinrang tidak lengkap rasanya bila belum mencoba kue ini. Kue ini banyak dijual di Pasar dengan harga yang sangat terjangkau.Anda hanya merogoh kocek Rp. 10.000 maka anda bisa membawa pulang kue tersebut untuk ole-ole buat keluarga.

Page 12: PINRANG BERSERI

POTENSI PARIWISATA KABUPATEN PINRANG

Permandian Air Panas Sulili. Obyek wisata Air Panas Sulilie,

merupakan permandian alam yang mengundang sejuta kehangatan. Fasilitas kolam renang yang tersedia dikawasan ini, melengkapi kenyamanan dalam berenang. Tak heran bila kawasan permandian air panas ini digemari oleh semua kalangan masyarakat didaerah ini dan sekitarnya. Untuk mengunjungi obyek wisata ini, pengunjung dapat menemuh jarak sejauh 5 kilometer aau sekitar 15 menit perjalanan dari kota Pinrang.Lokasinya sangat mudah dijangkau, karena masih berada dalam wilayah kota.

Page 13: PINRANG BERSERI

LANJUTAN… Pantai Ujung Tape Salah satu obyek wisata bahari yang

terletak di Kelurahan Pallameang, Kecamatan Mattiro Sompe, sekitar 25 km arah barat kota Pinrang. Untuk mencapai tempat ini memerlukan waktu perjalanan sekitar 20 menit melalui jalan darat dan beraspal. Kawasan ini meiliki daya tarik tersendii, jika pada sore hari kita dapat menikmati angin pantai yang sejuk dan terbenamnya matahari dan tempat ini ramai dikunjungi oleh masyarakat, terutama pada hari libur.

Page 14: PINRANG BERSERI

LANJUTAN… Permandian Air Panas Lemo Susu

salah satu obyek wisata yang terletak di kecamatan Lembang ± 45 Km arah utara kota Pinrang. Berada di atas lahan seluas 20 hektar dengan fasilitas yang tersedia antara lain kolam renang, bangunan-bangunan peristirahatan, pondok karaoke dan lain-lain Permandian air panas ini beradadi kawasan menuju arah PLTU Bakaru, sekitar 12 km dari Pinrang

Page 15: PINRANG BERSERI

LANJUTAN… Pulau Kamarrang. Salah satu obyek wisata bahari

yang terletak di Kecamatan Suppa. Sekitar 30 km arah selatan kota Pinrang. Kawasan ini diapit laut, sehingga menarik untuk di kunjungi. Pulau Kamarrang adalah wilayah Kabupaten Pinrang yang berhadapan dengan Kota Parepare, sehingga bila kita mau menyeberang kepulau ini lebih dekat bila lewat pelabuhan Parepare naik perahu tradisional dan hanya memerlukan waktu sekitar 15 menit.

 

Page 16: PINRANG BERSERI

LANJUTAN… Air Terjun Kalijodoh. Letaknya di Kecamatan Lembang,

sekitar 50 km arah utara Kabupaten Pinrang atau 1,5 jam perjalanan darat. Air Terjun ini memiliki daya tarik tersendiri, karena kita dapat menikmati dinginnya udara pegunungan serta panorama alam yang indah diselingi kemurh air terjun yang mengalir dari pengunungan.

Air Terjun Kalijodoh juga memiliki cerita tersendiri. Cerita yang masih diyakini masyarakat sekitar, pada jaman dahulu, ada sepasang muda-mudi yang berhasil membangun rumah tangga karena bermunajat di air terjun ini.

Page 17: PINRANG BERSERI

LANJUTAN…

Rumah Makan Terapung. Letaknya di Malimpung, Kecamatan Patampanua, sekitar

20 km arah timur kota Pinrang. Tempat ini banyak dikunjungi masyarakat, terutama pada siang hari untuk bersantai sabil meikmati makanan dan udara sejuk serta memancing ikan yang ada didanau

Benteng Paremba Dengan hamparan pohon buah-buahan berbagai jenis

yang sedang tumbuh, mempunyai prospek yang cukup menjanjikan sebagai obyek wisata agro. Letaknya ± 40 Km arah utara kota Pinrang, yaitu tepatnya diperbatasan Kabupaten Polmas, luas kawasan ini mencapai ratusan hektar.

Page 18: PINRANG BERSERI

LANJUTAN…Permandian Air Terjun Karawa Di kecamatan Lembang terdapat

beberapa tempat wisata, salah satunya adalah Air Terjun arah Utara Kota Pinrang, dalam menempuh perjalanan sampai ke tempat ini memerlukan waktu ± 1.7 Jam, jalan menuju ke tempat ini sebagian beraspal dan sebagian pula jalanan pengerasan. Air Terjun Karawa, salah satu obyek wisata alam yang banyak di kunjungi masyarakat, terutama pada hari raya atau hari libur, sebab Permandian Air Terjun ini mempunyai Pesona alam.

Page 19: PINRANG BERSERI

PEMBANGUNAN DAERAH PINRANG, ANDALAN SULSEL DI SEKTOR PERIKANAN

Kabupaten Pinrang yang terletak 150 km dari Kota Makassar, merupakan salah satu andalan Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) dalam bidang perikanan.

Daerah berpenduduk 322.429 jiwa yang memiliki panjang pantai 93 km itu, dikenal sebagai penghasil rumput laut, udang windu, cakalang, ikan tuna, kerapu, kakap dan lainnya lago.

Bupati Pinrang Drs H.Andi Nawir Pasinringi MP mengutarakan, potensi perikanan di daerah itu meliputi perikanan laut dan darat.

Pada 2004, potensi perikanan laut yang berhasil digarap mencapai 11.132,06 ton. Sedang potensi perikanan darat meliputi usaha perikanan di sungai, waduk, rawa, kolam dan sawah melalui kegiatan mina padi, produksinya mencapai 854,04 ton per tahun.Dari potensi perikanan laut dan darat itu, terdapat ragam jenis ikan yang dapat dieksploitasi untuk dipasarkan,”

Page 20: PINRANG BERSERI

BUDAYA DAN ADAT ISTIADAT

PEMMALI DALAM BUDAYA MASYARAKAT BUGIS

Pemmali merupakan istilah dalam masyarakat Bugis yang digunakan untuk menyatakan larangan kepada seseorang yang berbuat dan mengatakan sesuatu yang tidak sesuai. Pemmali dalam bahasa Indonesia diterjemahkan menjadi “pemali” yang memiliki makna pantangan, larangan berdasarkan adat dan kebiasaan.

Page 21: PINRANG BERSERI

LANJUTAN…

Bentuk-bentuk Pemmali Pemmali dalam masyarakat Bugis dapat

dibagi menjadi dua bagian, yaitu pemmali dalam bentuk perkataan dan pemmali dalam bentuk perbuatan.

Pemmali Bentuk Perkataan Pemmali bentuk ini berupa tuturan atau

ujaran. Biasanya berupa kata-kata yang dilarang atau pantang untuk diucapkan. Kata-kata yang pantang untuk diucapkan disebut kata tabu

Page 22: PINRANG BERSERI

BEBERAPA CONTOH PAMALI YAITU… Riappemmalianggi anaâ daraE makkelong ri

dapurennge narekko mannasui (Pantangan bagi seorang gadis menyanyi di dapur

apabila sedang memasak atau menyiapkan makanan).

De’ nawedding ana’ daraE matinro lettu tengga esso nasaba’ labewi dalle’na

(Gadis tidak boleh tidur sampai tengah hari sebab rezeki akan berlalu).

Riappemmalianggi matinro esso taue ri sese denapa natabbawa ujuna taumate engkae ri bali bolata

(Pantangan orang tidur siang jika jenazah yang ada di tetangga kita belum diberangkatkan ke kuburan).

Page 23: PINRANG BERSERI

TARI PADDUPPA

Tari  padduppa  adalah  salah  satu tarian  adat  bugis  pinrang  yang dimana  sampai  sekarang  ini  masih aktif dilakukan pada saat ada acara-acara  tertentu.  Misalnya  acara pernikahan  dan  acara  khusus menjamu  tamu kehormatan seperti terlihat  pada  gambar  diatas.  Ada  6 penari  mengiringi  di  depan  tamu kehormatan yang hendak manemui bapak bupati pinrang..

Page 24: PINRANG BERSERI

TARI BOSARA

Tari  bosara  hampir  sama  dengan  tari padduppa  yang  membedakan  adalah jumlah  penari  dan  musiknya.  Musik  tari bosara lebih sendu di dengar dan lambat lalu  jumlah  penarinya  biasanya  hanya berjumlah 4 orang. Tari bosara sering kita lihat  pada  saat  perayaan  17-an  setiap tahunnya  diadakan  pertandingan  tari bosara yang di hadiri oleh  lasinrang. Tari bosara  sering  juga kita  jumpai pada  saat acara  akad  nikah  untuk  menjamu kedatangan pengantin mempelai laki-laki.

Page 25: PINRANG BERSERI

ADAT ISTIADAT PERNIKAHAN BUGIS PINRANG

Adat Pernikahan Seperti suku – suku yang lainnya yang

ada di nusantara ( Indonesia ), masyarakat bugis juga memiliki tradisi dalam proses pernikahan. Mulai dari lamaran, pra akad nikah, akad nikah, sampai dengan pasca akad nikah. Semuanya terangkai dalam suatu proses yang cukup unik.

Page 26: PINRANG BERSERI

BERBAGAI PROSES PROSESI PERNIKAHAN

Madduta ( Pinangan / Lamaran )

Mappettu ada(putusan lamaran)

Mappaisseng ( Undangan ). Mappacci ( Selamatan di

Malam Akad Nikah ) Akad Nikah Marola ( Prosesi Mempelai

wanita ke rumah mempelai pria )

Page 27: PINRANG BERSERI

PELAKSANAAN Ripasau

Sementara dalam kesibukan mempersiapkan pesta pernikahan maka diadakan pula persiapan-persiapan yang tak kalah pentingnya yaitu perawatan pengantin (ripasau/mappasau).

Cemmé passili’, Mappassili’ Disebut juga cemmé tula’ bala yaitu permohonan kepada

Allah SWT agar kiranya dijauhkan dari segala macam bahaya atau bala, yang dapat menimpa khususnya bagi calon mempelai

MaccekoMacceko berarti mencukur rambur-rambut halus yang ada pada dahi dan di belakang telinga, agar supaya “dadasa” yaitu riasan hitam pada dahi yang akan dipakai pada calon mempelai perempuan pada waktu dirias dapat melekat dengan baik.

Page 28: PINRANG BERSERI

LANJUTAN…Madduppa botting Diartikan menjemput kedatangan pengantin laki-laki.

Sebelum penganting laki-laki berangkat ke rumah perempuan

Rombongan Erang-erang Iring-iringan pengantin dalam baju bodo yang bersiap

menuju kediaman mempelai wanitaPassompoa Passompa adalah salah satu bagian penting dalam prosesi

perkawinan. Passompa berarti dipanggulnya salah seorang anggota keluarga mempelai wanita yang termuda.

Akad Nikah Orang bersiap melakukan akad nikah adalah bapak atau

wali calon mempelai perempuan atau imam kampung atau salah seorang yang ditunjuk oleh Departemen Agama. Dua orang saksi dari kedua belah pihak.

Page 29: PINRANG BERSERI

LANJUTAN…

Mappasiluka Setelah akad nikah selesai maka dilanjutkan

dengan acara mappasiluka atau mappasikarawa. Acara ini merupakan kegiatan mempertemukan mempelai laki-laki dengan pasangannya

Maréllau Dampeng Setelah prosesi mappasiluka maka dilanjutkan

dengan acara memohon maaf kepada kedua orang tua pengantin perempuan dan seluruh keluarga dekat yang sempat hadir pada akad nikah tersebut

Page 30: PINRANG BERSERI

PANDANGAN ISLAM TERHADAP PERKAWINAN

Nikah artinya menghimpun atau mengumpulkan. Salah satu upaya untuk menyalurkan naluri seksual suami istri dalam rumah tangga sekaligus sarana untuk menghasilkan keturunan yang dapat menjamin kelangsungan eksistensi manusia di atas bumi. Keberadaan mikah itu sejalan dengan lahirnya manusia di atas bumi dan merupakan fitrah manusia yang diberikan Allah SWT terhadap hamba-Nya.

Page 31: PINRANG BERSERI

PANDANGAN MASYARAKAT BUGIS TERHADAP PERKAWINAN

Perkawinan merupakan sesuatu yang sangat penting dalam kehidupan manusia karena perkawinan bukan hanya merupakan peristiwa yang harus ditempuh atau dijalani oleh dua individu yang berlainan jenis kelamin, tetapi lebih jauh adalah perkawinan sesungguhnya proses yang melibatkan beban dan tanggung jawab dari banyak orang, baik itu tanggung jawab keluarga, kaum kerabat (sompung lolo) bahkan kesaksian dari seluruh masyarakat yang ada di lingkungannya. (Pelras.C,2006)

Page 32: PINRANG BERSERI

. SISTEM KEKERABATAN Adapun anggota keluarga yang tergolong réppé maréppé yaitu:

1. Iyya, Saya (yang bersangkutan)2. Indo’ (ibu kandung iyya)3. Ambo’ (ayah kandung iyya)4. Nene’ (nenek kandung Iyya baik dari pihak ibu maupun dari ayah5. Lato’ (kakek kandung Iyya baik dari ibu maupun dari ayah)6. Silisureng makkunrai (saudara kandung perempuan Iyya )7. Silisureng woroané (saudara laki-laki iyya)8. Ana’ (anak kandung iyya)9. Anauré (keponakan kandung iyya)10. Amauré (paman kandung iyya)11. Eppo (cucu kandung iyya)12. Inauré / amauré makkunrai (bibi kandung iyya)

Sedangkan anggota keluarga yang termasuk siteppang maréppé yaitu :1. Baine atau indo’ ‘ana’na (istri iyya)2. Matua (ibu ayah/ kandung istri)3. Ipa woroané (saudara laki-laki istri iyya)4. Ipa makkunrai (saudara kandung perempuan istri iyya)5. Manéttu (menantu, istri atau suami dari anak kandung iyya)

Page 33: PINRANG BERSERI

MASJID AGUNG AL-MUNAWIR KAB.PINRANG

Masjid  agung  al-munawir  adalah  salah  satu masjid terbesar  di  kabupaten  pinrang  yang  mana  kata munawir  adalah  nama  mantan  bupati  kabupaten pinrang  periode  2002-2009.  Nama  ini  adalah inisiatif  sendiri  dari  mantan  bupati  pinrang  yang bernama H.A.NAWIR PASINRINGI. Masjid  ini berdiri dari penggalangan dana dari semua pegawai negeri sipil  kabupaten  pinrang  dan  masjid  ini  bertempat disebelah  timur  kantor  bupati  kabupaten  pinrang dan  yang  sangat  berperan  besar  dalam terbentuknya  masjid  ini  yaitu  H.A.Nawir  pasinringi mantan  bupati  pinrang.  Masjid  ini  terdiri  dari  2 lantai,  lantai  satu  dibuat  sebagai  aula  untuk kepentingan  majelis  ta’lim  dan  manasik  haji, kemudian  lantai  kedua  berfungsi  untuk beribadah(melaksanakan  sholat  5  waktu  secara berjama’ah).

Page 34: PINRANG BERSERI

ANA’ SAWITTO…

SEKIAN

DAN

TERIMA KASIH