Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

31
Pertumbuhan Ekonomi Ekonomi Makro

description

Materi Kul Ekonomi Makro part 5

Transcript of Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

Page 1: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

Pertumbuhan Ekonomi

Ekonomi Makro

Page 2: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

PERTUMBUHAN EKONOMI

• Pengertian Pertumbuhan Ekonomi

• Faktor-faktor Pertumbuhan Ekonomi

• Ciri-ciri Pertumbuhan Ekonomi

Page 3: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

Pengertian Pertumbuhan Ekonomi

• Pertumbuhan ekonomi adalah proses kenaikan output per kapita dalam jangka panjang

• Tekanannya pada tiga aspek yakni: proses, output per proses, output per kapita, dan jangka panjang

• Pertumbuhan ekonomi adalah suatu proses bukan suatu gambaran ekonomi pada suatu saat

• Melihat bagaimana suatu perekonomian berkembang atau berubah dari waktu ke waktu

• Pertumbuhan ekonomi berkaitan dengan kenaikan output per kapita, oleh sebab itu ada dua sisi yang harus diperhatikan yakni; sisi output total (GNP) dan sisi jumlah penduduk

Page 4: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

Lanjutan …

Prof. Simon Kuznets • mendifinisikan pertumbuhan

ekonomi itu adalah kenaikan jangka panjang dalam kemampuan suatu negara untuk menyediakan semakin banyak barang-barang ekonomi kepada penduduknya. Kemampuan ini tumbuh sesuai dengan kemajuan teknologi, penyesuaian kelembagaan, dan ideologi yang diperlukannya.

Page 5: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

Definisi ini memiliki empat komponen

• Pertumbuhan ekonomi suatu bangsa terlihat dari meningkatnya secara terus menerus persediaan barang;

• Teknologi maju merupakan faktor dalam pertumbuhan ekonomi yang menentukan derajat pertumbuhan, kemampuan dalam penyediaan aneka macam barang kepada penduduk;

• Penggunaan teknologi secara luas dan efisien memerlukan penyesuaian di bidang kelembagaan dan ideologi sehingga inovasi yang dihasilkan oleh ilmu pengetahuan dapat dimanfaatkan secara tepat;

• Teori pertumbuhan ekonomi sebagai penjelasan mengenai faktor-faktor apa yang menentukan kenaikan ouput per kapita dalam jangka panjang, dan penjelasan mengenai bagaimana faktor- faktor tersebut berinteraksi satu sama lain sehingga terjadi proses pertumbuhan

Page 6: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

Faktor-faktor Pertumbuhan Ekonomi

Todaro (2000): • akumulasi modal• pertumbuhan penduduk dan

tenaga kerja• kemajuan teknologi

Page 7: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

Todaro (2000): Komponen utama dalam pertumbuhan ekonomi

Pertama : Akumulasi modal • Akumulasi modal terjadi apabila sebagian

dari pendapatan ditabung dan diinvestasikan dengan tujuan memperbesar output dan pendapatan di kemudian hari.

• Demikian pula investasi dalam sumberdaya manusia dapat meningkatkan kualitasnya dan efek yang sama terhadap produksi, bahkan akan lebih besar lagi bertambahnya jumlah manusia

• Pendidikan formal dan informal akan dapat ditingkatkan lebih efektif lagi supaya dapat menghasilkan tenaga terdidik yang dapat memperbesar produktivitas.

Page 8: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

Kedua: Pertumbuhan Penduduk dan Tenaga Kerja

• Pertumbuhan penduduk dan tenaga kerja merupakan faktor positif dalam merangsang pertumbuhan ekonomi

• Jumlah tenaga kerja yang lebih besar akan menambah jumlah tenaga produktif, sedangkan pertambahan penduduk yang lebih besar menambah luasnya pasar domestik.

Page 9: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

Ketiga: Kemajuan teknologi

• Kemajuan teknologi bagi para ahli ekonomi merupakan sumber pertumbuhan ekonomi yang lebih penting

• Kemajuan teknologi dapat meningkatkan nilai tambah yang tinggi

• Kemajuan teknologi berarti ditemukannya cara berproduksi atau perbaikan produksi

Page 10: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

Karakteristik proses pertumbuhan Kuznets

Segi ekonomi agregat• Laju pertumbuhan output per

kapita dan pertambahan penduduk yang tinggi.

• Tingkat kenaikan produktivitas faktor yang tinggi, khususnya produktivitas tenaga kerja.

Page 11: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

Lanjutan …

Segi Transformasi struktural• Tingkat transformasi struktural ekonomi

yang tinggi. Sebagian komponen utama perubahan

struktural tersebut mencakup pergeseran yang berangsur-angsur dari aktivitas pertanian ke non pertanian

• Tingkat transformasi sosial dan ideologi yang tinggi struktural ekonomi.

Perubahan dalam masyarakat harus dibarengi ekonomi, dengan transformasi sikap, kelembagaan, dan ideologi.

Page 12: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

Lanjutan …

Segi tingkat penyebaran pertumbuhan internasional

• Kecenderungan negara maju perekonomiannya untuk menjangkau bagian dunia lainnya sebagai daerah pemasaran dan bahan baku.

• Terbatasnya penyebaran pertumbuhan ekonomi yang hanya mencapai sepertiga bagian penduduk dunia

Page 13: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

Faktor-faktor Ekonomi

• Sumberdaya Alam • Akumulasi Modal • Organisasi • Kemajuan Teknologi • Pembagian Kerja dan Skala

Produksi

Page 14: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

Faktor-faktor Non ekonomi

• Faktor Sosial• Faktor Manusia • Faktor Politik dan Administratif

Page 15: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

Ciri-ciri Pertumbuhan Ekonomi

• Laju Pertumbuhan Penduduk dan Produk Per Kapita

• Peningkatan Produktivitas • Laju Perubahan Struktural yang

Tinggi • Urbanisasi • Ekspansi Negara Maju • Arus Barang, Modal, dan Orang

antar Bangsa

Page 16: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

ALIRAN BARANG DAN UANG SECARA INTERNASIONAL

• Trade Balance : Nilai dari ekspor nasional dikurangi nilai impor disebut dengan nilai ekpor

• Trade Surplus : Perdagangan ekpor melebihi impor

• Trade Deficit : Perdagangan impor yang melebihi ekspor

• Balanced Trade : Situasi dimana ekspor sama dengan impor

Page 17: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

NILAI TUKAR MATA UANG

• Nilai Tukar Nominal : Nilai tukar dimana seseorang dapat menukar mata uang dari suatu negara untuk mata uang negara lain.

• Appresiasi: Penambahan nilai dari mata uang diukur dari mata uang asing yang dapat membelinya.

• Depresiasi: Penurunan nilai mata uang diukur dari jumlah mata uang asing yang dapat membelinya.

Page 18: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

KEBIJAKAN PERDAGANGAN

Kebijakan pemerintah yang secara langsung mempengaruhi jumlah barang dan jasa disuatu negara dalam hal impor atau ekspor.

Page 19: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

APBD : Pemerintah Daerah

1.Asas Desentralisasi adalah penyerahan wewenang pemerintahan oleh pemerintah pusat kepada daerah otonom dalam rangka NKRI.

2.Asas Dekonsentrasi adalah pelimpahan wewenang dari pemerintah pusat kepada Gubernur sebagai wakil pemerintahan dan atas perangkat pusat di daerah.

3.Asas tugas pembantuan adalah penegasan dari pemerintah pusat kepada daerah dan desa serta dari daerah ke desa untuk melaksanakan tugas tertentu.

Page 20: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

Tujuan dan Fungsi APBD

Tujuan : untuk mengatur alokasi pendapatan guna membiayai program-program pembangunan di daerah masing-masing.

Fungsi : dalam pelaksanaan desentralisasi untuk memberdayakan dan meningkatkan perekonomian daerah.

Page 21: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

Sumber-sumber Pendapatan Daerah:

Pendapatan Asli Daerah a. Pajak daerah (Pajak provinsi,

pajak kabupaten/kota) b. Retribusi daerah (redistribusi

jasa umum, retribusi jasa usaha, retribusi perizinan tertentu)

Page 22: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

Jenis-jenis Pembelajaan Daerah :

1. Organisasi (DPRD, sekretariat DPRD, kepala daerah dsb)

2. Fungsi (pendidikan dan kesehatan)

3. Belanja rutin (belanja pegawai dsb)

Page 23: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

Kebijakan Anggaran :

Tindakan pemerintah negara atau daerah untuk mengubah atau menyesuaikan pendapatan dan pengeluaran.

Page 24: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

Macam-macam Kebijakan Anggaran :

1. Anggaran berimbang adalah kebijakan anggaran yang semua pengeluaran disusun berdasarkan jumlah pendapatan untuk mencapai keseimbangan antara pendapatan dan pengeluaran (pendapatan = pengeluaran)

2. Anggaran defisit (pendapatan < pengeluaran)

3. Anggaran surplus (pendapatan > pengeluaran)

4. Anggaran dinamis adalah kebijakan anggaran ketika jumlah anggarannya dari tahun ke tahun semakin bertambah.

Page 25: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

Pengertian APBN Pasal 23 ayat 1 UUD 1945 bahwa

Anggaran Pendapatan dan Belanja ditetapkan dengan undang-undang oleh DPR sehingga hak anggara (budgeting) ada di tangan DPR. Oleh karena itu apabila DPR tidak menyetujui atau menolak APBN yang diajukan pemerintah, pemerintah memakai atau melaksanakan APBN tahun sebelumnya.

Page 26: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

APBNPendapatan Utama Pengeluaran Utama

1. Pajak2. Pinjaman dari bank

sentral3. Pinjaman dari

masyarakat dalam negeri

4. Pinjaman atau hibah dari luar negeri

1. Pengeluaran pemerintah untuk pembelian barang atau jasa

2. Pengeluaran pemerintah untuk gaji pegawainya

3. Pengeluaran pemerintah untuk transfer payments, antara lain subsidi langsung kepada masyarakat, beasiswa, sumbangan sosial, serta pembayaran untuk kesejahteraan rakyat dan pensiun.

Page 27: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

Fungsi utama APBN

1. Fungsi Alokasi Melalui APBN kegiatan ekonomi

pemerintah untuk kebutuhan umum dan jasa pelayanan umum dapat terpenuhi.

2. Fungsi Distribusi Meliputi pemerataan pendapatan

dan pembangunan di seluruh wilayah nusantara

3. Fungsi Stabilisasi Menciptakan stabilitas pertahanan

dan keamanan, peningkatan pertumbuhan ekonomi dan stabilitas keuangan (moneter).

Page 28: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

1. Dana Perimbangan Adalah dana yang bersumber dari

penerimaan APBN yang dialokasikan kepada daerah untuk membiayai kebutuhan daerah.

Dana perimbangan terdiri dari : a. Dana Bagi Hasil (DBH) : bagian daerah dari

penerimaan pajak bumi dan bangunan, bea perolehan hak atas tanah dan bangunan dan penerimaan dari sumber alam;

b. Dana Alokasi Umum (DAU) : dana yang dialokasikan dengan tujuan pemerataan kemampuan keuangan antar daerah untuk membiayai kebutuhan pengeluaran dalam rangka pelaksanaan desentralisasi;

c. Dana Alokasi Khusus (DAK) : dana yang dialokasikan kepada daerah untuk membantu membiayai kebutuhan tertentu.

Page 29: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

2. Dana Otonomi Khusus dan penyesuaian

Adalah tambahan penerimaan bagi provinsi yang memiliki kekhususan seperti yang ditetapkan dalam UU No. 18/2001 Provinsi Nagroe Aceh Darussalam (NAD) dan Provinsi Papua.

Page 30: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

Pengaruh APBN Terhadap Perekonomian :

1. Pembelian Barang dan Jasa2. Gaji pegawai3. Transfer Payment4. Penerimaan pajak5. Kredit Bank Sentral6. Pinjaman dalam negeri7. Pijaman luar negeri

Page 31: Pertumbuhan ekonomi makro ekonomi

Kata Bijak … Kita lahir dengan 2 mata dan 2 telinga, tapi

kita hanya diberi 1 buah mulut. Karena mulut adalah senjata yang sangat tajam, mulut bisa menyakiti, bisa membunuh, bisa menggoda, dan banyak hal lainnya yang tidak menyenangkan. Sehingga ingatlah bicara sesedikit mungkin tapi lihat dan dengarlah sebanyak-banyaknya.

Kita lahir dengan dua mata di depan wajah kita, karena kita tidak boleh selalu melihat ke belakang. Tapi pandanglah semua itu ke depan, pandanglah masa depan kita.

Kita dilahirkan dengan dua buah telinga di kanan dan di kiri, supaya kita dapat mendengarkan semuanya dari dua buah sisi. Untuk berupaya mengumpulkan pujian dan kritikan dan memilih mana yang benar dan mana yang salah.