Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD

14
PERTANGGUNGJAWABAN PELAKSANAAN APBD Vitriani Ayu Setyawati 125030400111088 Chika S. Puspaningrum 125030400111012 Monica Yasura 125030407111078

description

Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD. Vitriani Ayu Setyawati 125030400111088 Chika S. Puspaningrum 125030400111012 Monica Yasura 125030407111078. - PowerPoint PPT Presentation

Transcript of Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD

Page 1: Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD

PERTANGGUNGJAWABAN PELAKSANAAN APBD

Vitriani Ayu Setyawati 125030400111088 Chika S. Puspaningrum 125030400111012Monica Yasura 125030407111078

Page 2: Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD

Tatacara tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 58 Tahun 2005 yang dijabarkan lebih rinci dalam Permendagri Nomor 13 Tahun 2006 sebagaimana telah diubah dengan Permendagri Nomor 59 Tahun 2007 dan Permendagri Nomor 21 Tahun 2011. Dengan berpedoman kepada Permendagri tersebut, pemerintah daerah menyusun mekanisme dan prosedur pertanggungjawaban pelaksanaan APBD yang ditetapkan dengan Peraturan/Keputusan Kepala Daerah yang bersangkutan.

Page 3: Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD

Secara garis besar mekanisme dan prosedur pertanggungjawaban pelaksanaan APBD mencakup:

(a) Laporan Realisasi Semester Pertama Anggaran Pendapatan dan Belanja

(b) Laporan Tahunan (c) Penetapan Raperda Pertanggungjawaban

Pelaksanaan APBD (d) Evaluasi Raperda tentang

Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD dan Peraturan Kepala Daerah tentang Penjabaran Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD.

Page 4: Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD

LAPORAN REALISASI SEMESTER PERTAMA APBD

Kepala SKPD menyusun laporan realisasi semester pertama anggaran pendapatan dan belanja SKPD sebagai hasil pelaksanaan anggaran yang menjadi tanggung jawabnya. Laporan tersebut disertai dengan prognosis untuk 6 (enam) bulan berikutnya. Laporan disiapkan oleh PPK-SKPD dan disampaikan kepada pejabat pengguna anggaran untuk ditetapkan sebagai laporan realisasi semester pertama anggaran pendapatan dan belanja SKPD serta prognosis untuk 6 (enam) bulan berikutnya paling lama 7 (tujuh) hari kerja setelah semester pertama tahun anggaran berkenaan berakhir.

Page 5: Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD

Pejabat pengguna anggaran menyampaikan laporan tersebut kepada PPKD sebagai dasar penyusunan laporan realisasi semester pertama APBD paling lama 10 (sepuluh) hari kerja setelah semester pertama tahun anggaran berkenaan berakhir. Selanjutnya PPKD menyusun laporan realisasi semester pertama APBD dengan cara menggabungkan seluruh laporan realisasi semester pertama anggaran pendapatan dan belanja SKPD paling lambat minggu kedua bulan Juli dan disampaikan kepada sekretaris daerah.

Page 6: Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD

Laporan realisasi semester pertama APBD dan prognosis untuk 6 (enam) bulan berikutnya disampaikan kepada kepala daerah paling lambat minggu ketiga bulan Juli tahun anggaran berkenaan untuk ditetapkan sebagai laporan realisasi semester pertama APBD dan prognosis untuk 6 (enam) bulan berikutnya. Selanjutnya laporan realisasi semester pertama APBD dan prognosis untuk 6 (enam) bulan berikutnya disampaikan kepada DPRD paling lambat akhir bulan.

Page 7: Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD

LAPORAN TAHUNANPPK-SKPD menyiapkan laporan keuangan SKPD tahun anggaran berkenaan dan disampaikan kepada kepala SKPD untuk ditetapkan sebagai laporan pertanggungjawaban pelaksanaan anggaran SKPD. Laporan keuangan tersebut disampaikan kepada PPKD sebagai dasar penyusunan laporan keuangan pemerintah daerah. Laporan keuangan SKPD disampaikan kepada kepala daerah melalui PPKD paling lambat 2 (dua) bulan setelah tahun anggaran berakhir. Laporan keuangan tersebut disusun oleh pejabat pengguna anggaran sebagai hasil pelaksanaan anggaran yang berada di SKPD yang menjadi tanggung jawabnya. Laporan tahunan tersebut terdiri dari:

(a) laporan realisasi anggaran(b) neraca(c) laporan arus kas (d) catatan atas laporan keuangan. Tahap akhir dari proses

pertanggungjawaban pelaksanaan APBD adalah menyerahkan laporan tahunan tersebut kepada Badan Pemeriksa Keuangan

Page 8: Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD

Laporan keuangan SKPD dilampiri dengan surat pernyataan kepala SKPD bahwa pengelolaan APBD yang menjadi tanggung jawabnya telah diselenggarakan berdasarkan sistem pengendalian intern yang memadai dan standar akuntansi pemerintahan sesuai dengan peraturan perundang-undangan. PPKD menyusun laporan keuangan pemerintah daerah dengan cara menggabungkan laporan-laporan keuangan SKPD paling lambat 3 (tiga) bulan setelah berakhirnya tahun anggaran berkenaan. Laporan keuangan pemerintah daerah disampaikan kepada kepala daerah melalui sekretaris daerah dalam rangka memenuhi pertanggungjawaban pelaksanaan APBD.

Page 9: Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD

PENETAPAN RAPERDA PERTANGGUNGJAWABAN PELAKSANAAN APBD Raperda pertanggungjawaban pelaksanaan APBD

disusun oleh Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) dibawah koordinator Sekretaris Daerah.

Mekanisme pembahasan raperda pertanggungjawaban layaknya mekanisme pembentukan peraturan daerah tentang APBD, APBD Perubahan ataupun peraturan daerah lainnya.

Diawali dengan Penjelasan Kepala Daerah, Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi Dewan, Jawaban Gubernur atas Pemandangan Umum Fraksi-Fraksi Dewan, Rapat Gabungan Komisi yang dilanjutkan dengan Pembentukan Pansus untuk finalisasi, dan berakhir dengan Laporan Pansus, Pendapat Akhir Fraksi-Fraksi Dewan kemudian Pengambilan Keputusan.

Page 10: Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD

Kepala daerah menyampaikan rancangan peraturan daerah tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD kepada DPRD paling lambat 6 (enam) bulan setelah tahun anggaran berakhir. Rancangan peraturan daerah tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD memuat laporan keuangan yang meliputi laporan realisasi anggaran, neraca, laporan arus kas, catatan atas laporan keuangan, serta dilampiri dengan laporan kinerja yang telah diperiksa BPK dan ikhtisar laporan keuangan badan usaha milik daerah/perusahaan daerah. Persetujuan bersama terhadap rancangan peraturan daerah tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD oleh DPRD paling lama 1 (satu) bulan terhitung sejak rancangan peraturan daerah diterima.

Page 11: Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD

EVALUASI RAPERDA TENTANG PERTANGGUNGJAWABAN PELAKSANAAN APBD DAN PERATURAN KEPALA DAERAH TENTANG PENJABARAN PERTANGGUNGJAWABAN PELAKSANAAN APBD.

Rancangan peraturan daerah provinsi tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD yang telah disetujui bersama DPRD dan rancangan peraturan gubernur tentang penjabaran pertanggungjawaban pelaksanaan APBD sebelum ditetapkan oleh gubernur paling lama 3 (tiga) hari kerja disampaikan terlebih dahulu kepada Menteri Dalam Negeri untuk dievaluasi. Hasil evaluasi disampaikan oleh Menteri Dalam Negeri kepada Gubernur paling lama 15 (lima belas) hari kerja terhitung sejak diterimanya rancangan dimaksud.

Page 12: Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD

Apabila Menteri Dalam Negeri menyatakan hasil evaluasi rancangan peraturan daerah tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD dan rancangan peraturan gubernur tentang penjabaran pertanggungjawaban pelaksanaan APBD sudah sesuai dengan kepentingan umum dan peraturan perundang-undangan yang lebih tinggi, gubernur menetapkan rancangan peraturan daerah dan rancangan peraturan gubernur menjadi peraturan daerah dan peraturan gubernur.

Page 13: Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD

KESIMPULANTatacara tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 58 Tahun 2005 yang dijabarkan lebih rinci dalam Permendagri Nomor 13 Tahun 2006 sebagaimana telah diubah dengan Permendagri Nomor 59 Tahun 2007 dan Permendagri Nomor 21 Tahun 2011. Secara garis besar mekanisme dan prosedur pertanggungjawaban pelaksanaan APBD mencakup: (a) Laporan Realisasi Semester Pertama Anggaran Pendapatan dan Belanja; (b) Laporan Tahunan; (c) Penetapan Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD; dan (d) Evaluasi Raperda tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD dan Peraturan Kepala Daerah tentang Penjabaran Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD.

Page 14: Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD

TERIMAKASIH