PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf ·...

45
PERSETUJUAN PEMBIMBING Skripsi dengan judul “Pengaruh Tadarus Al-Qur`An Bersama Terhadap Pembelajaran Tajwid (Studi Kasus: Siswa-Siswi Kelas X di SMK Padjadjaran - Sukabumi)” yang disusun oleh Siti Dzulfa Hasanah dengan Nomor Induk Mahasiswa: 11311098 telah diperiksa dan disetujui untuk diujikan ke siding munaqasah. Jakarta, 10 Juli 2015 Pembimbing DR. H. Romlah Widayati M.Ag 1

Transcript of PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf ·...

Page 1: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

PERSETUJUAN PEMBIMBING

Skripsi dengan judul “Pengaruh Tadarus Al-Qur`An Bersama

Terhadap Pembelajaran Tajwid (Studi Kasus: Siswa-Siswi Kelas X

di SMK Padjadjaran - Sukabumi)” yang disusun oleh Siti Dzulfa

Hasanah dengan Nomor Induk Mahasiswa: 11311098 telah

diperiksa dan disetujui untuk diujikan ke siding munaqasah.

Jakarta, 10 Juli 2015

Pembimbing

DR. H. Romlah

Widayati M.Ag

1

Page 2: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

PENGESAHAN PANITIA UJIAN

Skripsi yang berjudul “Pengaruh Tadarus Al-Qur`An Bersama

Terhadap Pembelajaran Tajwid (Studi Kasus: Siswa-Siswi Kelas X

di SMK Padjadjaran - Sukabumi)” oleh Siti Dzulfa Hasanah

dengan NIM 11311098 telah diujikan pada siding munaqasyah

Fakultas Tarbiyah Institut Ilmu Al-Qur`an (IIQ) Jakarta pada

tanggal 21 Agustus 2015. Skripsi telah diterima sebagai salah satu

syarat memperoleh gelar Sarjana Pendidikan Islam (S.Pd,I).

Jakarta, 21 agustus 2015

Dekan Fakultas Tarbiyah

Institut Ilmu Al-Qur`an (IIQ) Jakarta

Dr. Hj. Umi Khusnul Khatimah, MA.

Sidang Munaqasyah

Ketua Sidang

Wasmini

Sekertaris Sidang

Yuyun Siti Zaenab,

S.Pd, I

2

Page 3: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

PERNYATAAN PENULIS

Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama : Siti Dzulfa Hasanah

NIM : 11311098

Tempat/Tanggal Lahir : Sukabumi, 19 November 1994

Menyatakan bahwa Skripsi dengan judul “Pengaruh Tadarus Al-Qur`an Bersama Terhadap Pembelajaran Tajwid (Studi Kasus: Siswa-Siswi Kelas X di SMK Padjadjaran - Sukabumi)” adalah benar-benar asli karya saya kecuali kutipan-kutipan yang sudah disebutkan. Kesalahan dan kekurangan di dalam karya ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab saya.

Jakarta, 10 Juli 2015

Siti Dzulfa Hasanah

3

Page 4: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

KATA PENGANTAR

? ? ? ? ? ? ?  ? ? ? ?  ? ? ?  

? ? ? ? ? ? ?Segala puji bagi Allah atas limpahan rahmat dan karunia-

Nya serta hidayah-Nya sehingga penulis mampu menyelesaikan

skripsi ini sebagai tugas akhir di Fakultas Tarbiyah Institut Ilmu Al-

Qur`an (IIQ) Jakarta.

Untaian shalawat dan salam semoga senantiasa terlantun

keharibaan Beliau Nabi Muhammad SAW, keluarga, sahabat dan

para pengikutnya yang setia menapaki jejak tauladannya.

Setelah melalui perjuangan, akhirnya skripsi ini sampai pada

titik finalnya. Proses selesainya skripsi ini tak luput dari bantuan

dan dorongan dari berbagai pihak baik secara langsung maupun

tidak langsung, baik materil maupun non materil. Maka pada

kesempatan ini penulis sampaikan terima kasih kepada:

1. Rektor Institut Ilmu Al-Qur`an (IIQ) Jakarta Prof. DR. Hj.

Huzaimah Tahido Yanggo, MA atas segala kebijakannya.

2. Dekan Fakultas Tarbiyah DR. Hj. Umi Khusnul Khotimah,

MA.

4

Page 5: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

3. Dosen Pembimbinga DR. Hj. Romlah Widayati, MA yang

berkenan meluangkan waktu ditengah aktifitas beliau yang

sangat padat, senantiasa sabar dan disiplin dalam

membimbing kami.

4. Staff Fakultas Tarbiyah yang senantiasa membantu dari

proses awal hingga akhir perkuliahan serta penggarapan

skripsi ini.

5. Para Dosen Institut Ilmu Al-Qur`an (IIQ) Jakarta atas

torehan ilmu jiwa kami, semoga bermanfaat bagi kehidupan

kami di dunia dan akhirat, amiin. Hanya do’a yang dapat

terlantun untuk para pahlawan tanpa tanda jasa “Ridho Ilahi

Senantiasa menaungi kehidupan Bapak dan Ibu semua”.

6. Kepala Sekolah SMK Teknolgi Plus Padjadjaran Beserta

Jajarannya yang telah bersedia menerima dan membimbing

penulis dan melakukan penelitian.

7. Staff Perpustakaan diantaranya, yaitu:

Perpustakaan Institut Ilmu Al-Qur`an (IIQ) Jakarta.

Perpustakaan Institut Perguruan Tinggi Ilmu Al-Qur`an

(IPTIQ) Jakarta

Perpustakaan Umum (PU) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

5

Page 6: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

Perpustakaan Fakultas Tarbiyah UIN Syarif Hidayatullah

Jakarta.

8. Kedua Orang Tua Penulis Tercinta, Bapak Muchlis dan Ibu

Khiaratul Hasanah Abror juga adikku Muhammad Khoir

Affandi Terima kasih atas do’a, dukungan materil maupun

non materil yang tiada terhingga.

9. Dan teman-teman Fakultas Tarbiyah angkatan 2011 lainnya

yang tidak dapat disebutkan satu persatu.

Terima kasih atas segala bantuan dan dukungannya. Akhir

kata semoga skripsi ini bermanfaat bagi penulis khususnya

dan bagi pembaca pada umumnya. Untuk kesempurnaan

karya tulis ini penulis harapkan saran dan kritiknya.

Jakarta, 10 Juli 2015 M

Penulis

6

Page 7: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

7

Page 8: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

DAFTAR ISI

LEMBAR PERSETUJUAN PEMBIMBING.......................i

LEMBAR PENGESAHAN....................................................ii

PERNYATAAN PENULIS.....................................................iii

KATA PENGANTAR..............................................................iv

DAFTAR ISI............................................................................vii

DAFTAR TABEL....................................................................xi

DAFTAR DIAGRAM.............................................................xiii

PEDOMAN TRANSLITERASI............................................xv

ABSTRAKSI............................................................................xvii

BAB I........................................................................................1

PENDAHULUAN....................................................................1

A. Latar Belakang............................................1

B. Pembatasan dan Perumusan Masalah..........6

C. Tujuan Penelitian.........................................6

D. Kegunaan Penelitian....................................7

E. Tinjauan Pustaka/ Telaah Pustaka...............8

8

Page 9: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

F. Metologi Penelitian.....................................11

BAB II......................................................................................15

KAJIAN TEORI......................................................................15

A. Tadarus........................................................15

1. Pengertian Tadarus................................15

2. Dasar dan Tujuan Tadarus Al-Qur`an....16

3. Keutamaan Tadarus Al-Qur`an..............19

4. Hikmah Tadarus Al-Qur`an...................23

B. Study Al-Qur`an..........................................24

1. Pengertian Al-Qur`an............................24

2. Sejarah Kemurnian Al-Qur`an..............29

3. Adab Membaca Al-Qur`an....................34

C. Tajwid..........................................................39

1. Pengertian Tajwid..................................39

2. Hukum Mempelajari Ilmu Tajwid.........42

3. Tujuan Mempelajari Ilmu Tajwid..........45

4. Ruang Lingkup Ilmu Tajwid.................46

9

Page 10: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

5. Fadhilah Mempelajari Ilmu Tajwid.......48

6. Dasar- dasar Ilmu Tajwid......................48

BAB III.....................................................................................51

METODOLOGI PENELITIAN............................................51

A. Waktu dan Tempat Penelitian......................51

B. Jenis dan Pendekatan Penelitian..................51

C. Variabel Penelitian......................................52

D. Populasi dan Sample...................................53

E. Teknik Pengumpulan Data..........................55

F. Teknik Analisa Data....................................58

BAB IV.....................................................................................65

HASIL PENELITIAN.............................................................65

A. Gambaran Umum SMK Teknologi ............65

Plus Padjadjaran Sukabumi.........................65

1. Profil SMK Teknologi Plus

Padjadjaran Sukabumi...........................65

2. Visi, Misi dan Tujuan Berdirinya Sekolah 69

10

Page 11: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

3. Struktur Organisasi................................72

4. Staff Pengajar........................................72

5. Kurikulum.............................................72

6. Ektrakurikuler........................................72

7. Bidang dan Kompetensi Keahlian.........73

8. Sarana dan Prasarana.............................74

B. Deskripsi Data.............................................75

C. Analisis Data...............................................92

D. Interpretasi Data..........................................95

BAB V.......................................................................................99

PENUTUP................................................................................99

A. Kesimpulan.................................................99

B. Saran............................................................100

DAFTAR PUSTAKA...............................................................101

LAMPIRAN-LAMPIRAN.....................................................109

11

Page 12: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

DAFTAR TABEL

Tabel Halaman

1. Tabel 1 Interpretasi Korelasi 61

2. Tabel 2 Keikutsertaan siswa dalam tadarus

al- Qur`an…………………………...76

3. Tabel 3 Keantusisan siswa dalam mengikuti

Tadarus al-Qur`an…………………..78

4. Tabel 4 Siswa mengikuti bacaan ayat yang

dibacakan oleh pembimbing………..79

5. Tabel 5 Siswa merasa lebih lancar membaca

Al-Quran setelah mengikuti kegiatan

rutinitas tadarrus Al-Qur`an di

sekolah………………………………

81

6. Tabel 6 Siswa merasa senang apabila

kegiatan tadarus selesai dengan

cepat………...82

7. Tabel 7 Apakah siswa menguasi ilmu tajwid

secara teori dan praktek…………….84

12

Page 13: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

8. Tabel 8 Siswa mempraktekan ilmu tajwid

ketika membaca al-

Qur`an…………..85

9. Tabel 9 Siswa merasa kecewa ketika tidak

bisa membaca al-Qur`an dengan baik

dan benar………………....................87

1

0.

Tabel 10 Mengajukan pertanyaan apabila ada

suatu hukum tajwid yang belum

dipahami…………………………….88

1

1.

Tabel 11 Memperbaiki bacaan al-Qur`an yang

salah…………………………………90

1

2.

Tabel 12 Perhitungan untuk memperoleh

Angka Indeks Korelasi antara

Variabel X (Rutinitas Tadarus) dan

Variabel Y ( Perkembangan bacaan

Al-Qur`an (Tajwid) siswa)………….

92

13

Page 14: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

DAFTAR DIAGRAM

Diagram Halaman

1. Diagram 1 Keikutsertaan siswa dalam

tadarus al- Qur`an…………...77

2. Diagram 2 Keantusisan siswa dalam

mengikuti Tadarus al-

Qur`an………………………78

3. Diagram 3 Siswa mengikuti bacaan ayat

yang dibacakan oleh

pembimbing…………………80

4. Diagram 4 Siswa merasa lebih lancar

membaca Al-Quran setelah

mengikuti kegiatan rutinitas

tadarrus Al-Qur`an di

sekolah. 81

5. Diagram 5 Siswa merasa senang apabila

kegiatan tadarus selesai

dengan cepat………………...83

6. Diagram 6 Apakah siswa menguasi ilmu

14

Page 15: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

tajwid secara teori dan

praktek

84

7. Diagram 7 Siswa mempraktekan ilmu

tajwid ketika membaca al-

Qur`an……………………….86

8. Diagram 8 Siswa merasa kecewa ketika

tidak bisa membaca al-Qur`an

dengan baik dan benar………87

9. Diagram 9 Mengajukan pertanyaan

apabila ada suatu hukum

tajwid yang belum

dipahami…………………….

89

10

.

Diagram 10 Memperbaiki bacaan al-

Qur`an yang salah…………...90

15

Page 16: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

PEDOMAN TRANSLITERASI

No. Arab Latin No. Arab Latin

1.

? a 16. ? Th

2.

? b 17. ? Zh

3.

? t 18. ? ‘

4.

? ts 19. ? gh

5.

? j 20. ? F

6.

? h 21. ? Q

7.

? kh 22. ? K

8.

? d 23. ? L

16

Page 17: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

9.

? dz 24. ? M

10.

? r 25. ? N

11.

? z 26. ? W

12.

? s 27. ? H

13.

? sy 28. ? `

14.

? sh 29. ? Y

15.

? dh

17

Page 18: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

ABSTRAKSI

Siti Dzulfa Hasanah, NIM: 11311098 dengan Judul Skripsi “Pengaruh Tadarus Al-Qur`an Bersama Terhadap Pembelajaran Tajwid (Studi Kasus: Siswa-Siswi Kelas X Di Smk Padjadjaran - Sukabumi)”. Diajukan untuk memenuhi salah satu syarat memperoleh gelar Sarjana Pendidikan Islam (S. Pd. I), Fakultas Tarbiyah Institut Ilmu Al-Qur`an (IIQ) Jakarta.

Metodologi yang penulis gunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif dengan menggunakan analisis korelasional. Sedangkan teknik pengambilan sample yang penulis gunakan adalah teknik random sampling dengan penentuan sample sebanyak 20 siswa yang mengikuti Kegiatan Tadarus Al-Qur`an. Adapun Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, angket wawancara dan dokumentasi. Serta teknik analisi data menggunakan rumus Korelasi Product Moment.

Hasil Analisis data penelitian menunjukan rxy sebesar 0,606 yang artinya angka indeks korelasi itu bekisar antara 0,40-0,70 berarti antara Rutinitas Tadarus (Variabel X) dan Perkembangan bacaan Al-Qur`an (Tajwid) siswa (Variabel Y) memiliki korelasi atau hubungan yang signifikan yaitu korelasi yang cukup atau sedang.

Kesimpulan di atas berdasarkan atas angka koefisien korelasi yaitu sebesar 0,606 yang mana nilai rxy ini lebih besar dari rt (r tabel) baik pada taraf 5% = 0,444 maupun 1% = 0,561, maka dari itu hipotesis alternatif (Ha) yang menyatakan “Terdapat Korelasi antara Pengaruh Rutinitas tadarus terhadap perkembangan bacaan Al-Qur`an (Tajwid) siswa di SMK Teknologi Plus Padjadjaran Sukabumi diterima”, sedangkan hipotesis nihil (Ho) yang menyatakan “Tidak Terdapat Korelasi antara Pengaruh Rutinitas tadarus terhadap perkembangan bacaan Al-Qur`an (Tajwid) siswa di SMK Teknologi Plus Padjadjaran Sukabumi

18

Page 19: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

ditolak”, hal ini dapat dinyatakan bahwa terdapat pengaruh pada Rutinitas Tadarus terhadap perkembangan bacaan Al-Qur`an (Tajwid) siswa di SMK Teknologi Plus Padjadjaran Sukabumi.

19

Page 20: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

BAB I

A. Latar belakang

Al-Qur`an sebagai kitab suci yang merupakan

sumber pertama dan utama ajaran islam. Ia menjadi

petunjuk kehidupan ummat manusia. Diturunkan oleh

Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai

suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam semesta.1

Al-Qur`an juga merupakan pedoman hidup bagi

setiap manusia yang beragama islam, sebagai pedoman

Al-Qur`an berfungsi menjadi petunjuk (huudan) bagi

orang-orang yang mendambakan kedamaian,

kesejahteraan dan keselamatan baik lahir maupun batin

dalam kehidupan dunia dan akhirat.

Disisi lain keistimewaan dan kemukjizatan Al-

Qur`an telah terbukti, bukan hanya sebagai sebuah

redaksi teoritis yang mampu menunjukan berbagai hal

dari mulai aspek individual sampai aspek sosial, serta

Al-Qur`an sudah menerangkan seluruh kehidupan dari

semenjak Nabi Adam sampai hari kiamat, karna Al-

Qur`an adalah firman Allah SWT bukan sabda Nabi

Muhammad SAW atau perkataan Malaikat, jin lain-lain.

11 Quraish Shihab, Mukjizat Al-Qur'an, (Bandung:Mizan,1999), h.9

1

Page 21: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

2

Sangat jelas setiap manusia harus benar-benar

mengamalkan dan menjadikan Al-Qur`an sebagai acuan

dasar dalam menjalani aktifitas duniawi dan amalan

ibadah ukhrowi.

Selain itu keistimewaan Al-Qur`an terbukti

dalam tata bahasa yang tersusun dengan sangat indah

dan mengandung makna yang mendalam, sehingga bagi

orang-orang yang akan mengkaji makna Al-Qur`an

wajib menguasai beberapa jenis ilmu, yang paling

penting keilmuan khusus yang harus dikuasai oleh

setiap umat islam adalah ilmu membaca Al-Qur`an

yang kita kenal dengan Ilmu Tajwid, karna membaca

Al-Qur`an sebuah kewajiban setiap harinya dalam

melakukan shalat, maka bacaannya haruslah sesuai

dengan aturan ilmu tajwid.

“Tajwid sebagai suatu disiplin ilmu mempunyai kaedah-kaedah tertentu yang harus dipedomi dalam pengucapan huruf-huruf dari makhrajnya. Di samping harus pula memperhatikan hubungan setiap huruf dengan sebelum dan sesudahnya dalam cara pengucapannya. Oleh karena itu ia tidak dapat diperoleh hanya sekedar dipelajari namun juga

Page 22: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

3

harus melalui latihan, praktek, dan menirukan orang yang baik bacaanya.”2

Di era globalisasi dan modernitas ini, seiring

berkembangan teknologi yang terus berkembang.

Menjadikan kita lupa akan tradisi lama, khususnya

tradisi yang sering diamalkan oleh ummat islam

terdahulu, salah satunya adalah tradisi tadarus Al-

Qur`an.

Melaksanakan ibadah tadarus-an (membaca Al-

Qur`an secara berkumpul dengan saling mengamati

bacaan satu sama lain) sudah hampir punah di

masyarakat muslim saat ini. Padahal manfaat dan

faedah yang terkandung dari kebersamaan dalam

beribadah amatlah banyak. Ibadah tadarus hanya

mampu hidup dan berkembang di masyarakat muslim

saat ini mana kala masuk di bulan suci Ramadhan

ketika muslimin-muslimin sedang menjalankan perintah

puasa.

22 Manna’ Khalil al-Qattan, Studi Ilmu-ilmu Qur`an, terj. Mudzakir AS (Bogor: Pustaka Litera Antar Nusa, 2011), Cet. 14, h. 265

Page 23: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

4

Betapa pentingnya pelaksanaan ibadah tadarus-

an sehingga beberapa ulama-ulama besar mengatur

metode dari tadarusan itu sendiri. Agar kegiatan tadarus

bukan hanya sekedar ritual keagamaan belaka akan

tetapi menjadikan sebuah kegiatan amaliyah yang

mendatangkan kebaikan yang sempurna.

Di dalam ajaran islam, setiap amalan-amalan

kebaikan diharuskan mengandung ilmu dan metodenya

tersendiri. Jika hal itu tidak terdapat dalam sebuah

amalan maka amal tersebut tidak akan di terima dengan

kata lain jauh dari kesempurnaan. Sebagaimana yang

tertera di dalam kitab zubad :

? ? ? ?  ? ? ? ? ? ? ?  

? ? ? ? ? ? ? ? ? ? ? ? ? ?  

­  ? ? ? ? ? ? ? ?  

? ? ? ? ? ? ? ? ? ? ?  

Page 24: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

5

? ? ?  ? ? ? ? ? ? ? ? ? ? ?  

? ? ? ? ? ? ? ?

“Barang siapa beribadah tidak dengan

ilmunya, maka ibadahnya tidak akan di terima.”

“Allah SWT yang menurunkan Al-Qur`an

sebagai “bacaan mulia” agar dapat menjadi petunjuk

bagi manusia dan pembeda antara yang benar dan batil,

sangat peduli dan tidak segan-segan memberi warning

untuk tidak membacanya dengan asal membaca. Ini

dapat dilihat pada pesan seriusnya di surah Al-

Muzzammil 4: ? ? ? ? ? ? ? ? ?  

? ? ? ? ? ? ? ? ? ? ?  

? ? ? ? ? ? ? ? ? ? ?  “bacalah Al-Qur`an dengan tartil yang optimal.”3

33 Ahmad Fathoni, Petunjuk Tahsin Tartil Al-Qur’an Metode Maisura, (Jakarta: fakultas ushuluddin PTIQ, 2011), h.1

Page 25: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

6

Dari yang penulis lihat, SMK padjadjaran

adalah sekolah umum yang menggeluti bidang teknik,

akan tetapi disisi lain di sekolah tersebut mempunyai

beberapa kegiatan dalam bidang keagamaan, salah

satunya yaitu kegiatan tadarus yang rutin dilaksanakan

setiap pagi di sekolah sebelum pelajaran dimulai.

Mengingat begitu pentingnya mempelajari ilmu tajwid,

Penulis tertarik untuk meneliti sampai sejauh manakah

tingkat kesempurnaan bacaan Al-Qur`an siswa-siswi di

sekolah tersebut.

Meringkas dari latar belakang dalam karya

ilmiah ini penulis tertarik untuk meneliti tentang

“Pengaruh Tadarus Al-Qur`An Bersama Terhadap

Pembelajaran Tajwid (Studi Kasus: Siswa-Siswi Kelas

X Di Smk Padjadjaran - Sukabumi)”.

B. Pembatasan dan Perumusan Masalah

Dari ulasan latar belakang masalah di atas maka

dalam penelitian ini penulis dapat mengemukakan

batasan masalah yaitu: penelitian ini hanya berfokus

Page 26: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

7

pada kegiatan tadarus Al-Qur`an di SMK Teknologi

Plus Padjadjaran Sukabumi . Berdasarkan batasan

masalah tersebut maka dapat di beberapa rumusan

masalah sebagai berikut:

Bagaimana Pengaruh Tadarus Al-Qur`An Bersama

Terhadap Pembelajaran Tajwid di SMK Teknologi Plus

Padjadjaran - Sukabumi?

C. Tujuan penelitian

Penelitian yang akan dilakukan oleh penulis

mempunyai beberapa tujuan, diantaranya sebagai

berikut:

1. Sebagai salah satu syarat tugas akhir memperoleh gelar

sarjana

2. Sebagai langkah awal dan bisa ditindak lanjuti oleh

peneliti selanjutnya

3. To describe, untuk menggambarkan realitas siswa di

SMK Teknologi Plus Padjadjaran Sukabumi dalam

memahami metode pembelajaran ilmu tajwid dengan

atau melalui tadarus Al-Qur`an setiap hari.

Page 27: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

8

4. To explain, untuk membuktikan mudahnya

mempelajari ilmu tajwid dengan metode tadrus Al-

Qur`an bersama.

5. Agar dapat digunakan sebagai evaluasi dan perbaikan

pada Proses Belajar Mengajar

D. Kegunaan Penelitian

Penulis berharap dengan dilakukannya penelitian ini

dapat berguna untuk:

1. Memperluas hasanah keilmuan khususnya dalam

bidang mempelajari bacaan alqur’an dengan ilmu

tajwid yang mudah difahami oleh seluruh kalangan,

serta dapat diketahui beberapa kelebihan dari metode

ini

2. Dapat dijadikan referensi bagi penelitian selanjutnya

yang serupa agar dapat lebih menyempurnakan

berbagai macam kekurangan dari penelitian ini

3. Bisa memberikan kontribusi bagi pengembangan

pengetahuan ilmiah dalam bidang pembelajaran Al-

Qur`an.

Page 28: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

9

E. Tinjauan Pustaka/ Telaah Pustaka

Berikut ini adalah beberapa penelitian yang

relevan dengan penelitian ini, yaitu:

1. Pada tahun 2011, dalam sebuah skripsi Institut Ilmu Al-

Qur’an (IIQ) Jakarta yang ditulis oleh Fauziyah dengan

judul “Penerapan Ilmu Tajwid Terhadap Seni Baca Al-

Qur`an Di Pondok Pesantren Al-Itqon Duri Kosambi

Cengkareng Jakarta Barat”

Disini dikatakan bahwa Pelaksanaan pengajaran

ilmu tajwid dan seni baca Al-Qur’an di pondok

pesantren al-itqon duri kosambi cengkareng Jakarta

barat ini berjalan dengan baik. Karena mereka

menggunakan metode Tanya jawab, dan

demonstrasi pembelajaran ilmu tajwid dan seni baca

al-qur’an di sekolah dan di asrama. Karena

keberhasilan siswa tersebut mencapai 80% dengan

cara tulis dan praktek dan menggunakan buku

panduan al-itqon agar tidak menyulitkan murid dan

ustaz tersebut.

2. Pada tahun 2013, dalam sebuah skripsi Institut Ilmu Al-

Qur`an (IIQ) Jakarta yang ditulis oleh Habibah Nur

Page 29: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

10

Fadillah dengan judul “Pengaruh Metode Maisura

Terhadap Prestasi Tajwid Mahasiswi IIQ Jakarta, Studi

Kasus Terhadap Mahasiswi Yang Mengikuti Dan Tidak

Mengikuti Pelatihan Tahsin Tartil Al-Qur`an Metode

Maisura” disini disebutkan bahwa terdapat pengaruh

yang signifikan pada mahasiswi yang mengikuti

pelatihan metode maisura dengan prestasi tajwid yang

diraih.

3. Pada tahun 2010, dalam sebuah penelitian yang

dilakukan oleh Dariya Mahasiswi IIQ Jakarta dengan

judul “Metode Pembelajaran Tajwid di Institut Ilmu Al-

Qur`an (IIQ) Jakarta”. Dalam skripsinya, saudari dariya

menggunakan metode penelitian kualitatif dan lebih

menekankan pada beberapa metode yang digunakan

dalam pembelajaran ilmu tajwid di IIQ Jakarta. Dan

hasil penelitian menunjukan bahwa pembelajaran

tajwid di IIQ Jakarta diberikan untuk kelas formal dan

non formal dengan menggunakan metode yang variatif

dan tahsin tartil. Penulis juga mengemukakan bahwa

setelah mendapatkan pembelajaran tajwid di IIQ adalah

peningkatan bacaan tajwid yang memenuhi standar IIQ

dan menguasai teori dan praktek sesuai Visi dan Misi

IIQ. Yang dimaksud standar IIQ adalah standar

Page 30: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

11

internasional yaitu bacaan yang tartil dengan tempo

stabil, ahkamul huruf, makhroj, mad dan qashr dan lain-

lainnya serta irama yang indah.

Data menunjukkan bahwa hasil nilai ujian

semester satu dari fakultas tarbiyah sebanyak 26

mendapat nilai A, dan sebanyak 23 orang mendapat

nilai B dari jumlah 49 orang. Untuk semester dua

sebanyak 30 orang mendapat nilai A, dan sebanyak

15 orang mendapat nilai B dari jumlah 45 orang.

4. Penelitian serupa juga telah dilakukan pada tahun 2014

oleh Mahasiswi IIQ dalam Skripsinya yang berjudul

“Korelasi Antara Penguasaan Ilmu Tajwid Dengan

Prestasi MTQ (studi kasus pondok pesantren Al-Qur`an

Baitul Qurro). Dalam skripsinya penulis

mengemukakan bahwa, terdapat korelasi antara

penguasaan ilmu tajwid terhadap prestasi MTQ di

pondok pesantren Al-Qur`an baitul qurro diterima”.

Sedangkan hipotesis nihil (Ho) yang menyatakan

“Tidak terdapat prestasi MTQ di pondok pesantren al-

Qur’an baitul Qurro pamulang ditolak, hal ini dapat

dinyatakan bahwa terdapat korelasi antara penguasaan

Page 31: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

12

ilmu tajwid terhadap prestasi MTQ di pondok Pesantren

Al-Quir`an baitul Qurro.

5. Siti Shofiyah Kurniyati, mahasiswi UIN Syarif

Hidayatullah Jakarta dengan skripsinya yang berjudul

“Korelasi Antara Kemampuan Membaca Al-Qur`an

Dengan Kemampuan Menulis Huruf Al-Qur`an Santri

TPQ Darussalam Kelurahan Kembang Arum

Kecamatan Semarang Barat Tahun 2011/2012.” Metode

yang digunakan adalah metode korelasi. Skripsi ini

membahas tentang kemampuan siswa dalam membaca

Al-Qur`an. Dalam hal kemampuan membaca Al-Qur`an

penulis mengkaitkan dengan ilmu tajwid sebagai dasar

utama dalam menentukan sejauh mana kemampuan

siswa dalam membaca Al-Qur`an.

F. Metodologi Penelitian

1. Sumber Data

a. Library Research, yaitu penelitian yang dilakukan

melalui perpustakaan guna memperoleh data teoritis

yang ada hubungannya dengan judul skripsi ini.

b. Field Research, yaitu penelitian yang dilakukan melalui

studi lapangan untuk memperoleh informasi yang

Page 32: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

13

berkaitan dengan masalah yang diteliti, sebab penelitian

ini memerlukan data yang valid dan yang dapat

dipertanggung jawabkan kebenarannya. Adapun untuk

memperoleh data lapangan, penulis mengunakan

beberapa teknik pengumpulan data yaitu angket,

wawancara dan observasi yang akan dijelaskan pada

bab metodologi.

c. Langkah-langkah penelitian

1) Penetapan judul

2) Penelitian pendahuluan

3) Mengumpulakan data yang berkaitan

dengan landasan teori

4) Mengumpukan data tentang metode-

metode penelitian

5) Membahas dan menganalisa data-data

yang telah terkumpul

6) Menyusun pembahasan dan analisa

tersebut menjadi skripsi

2. Sistematika penulisan

BAB I : Pendahuluan, Bab ini meliputi latar

belakang, pembatasan dan perumusan

Page 33: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

14

masalah, tujuan penelitian, kegunaan

penelitian, tinjauan pustaka/ telaah

pustaka, metodologi penelitian dan

sistematika penulisan.

BAB II : Kajian Teori, Bab ini meliputi:

pengertian tajwid, hukum mempelajari

ilmu tajwid, tujuan mempelajari ilmu

tajwid, ruang lingkup ilmu tajwid, fadhilah

mempelajari ilmu tajwid, keutamaan

tadarus, pengaruh metode pembelajaran

tajwid melalui tadarus bersama.

BAB III : Metodologi, Bab ini meliputi; Waktu dan

tempat penelitian, Jenis dan Pendekatan

Penelitian, Variabel Penelitian, Populasi

dan Sample, Teknik Pengumpulan Data,

Teknik Analisa Data

BAB IV : Hasil Penelitian, Uraian hasil penelitian

tentang pengaruh metode pengajaran

tajwid melalui tadarus bersama di SMK

padjdjaran (Sukabumi). Meliputi;

Gambaran Umum Smk Padjadjaran –

Sukabumi, Deskripsi Data, Analisis Data

Page 34: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

15

BAB V : Penutup, Merupakan penutup yang terdiri

dari kesimpulan dan saran- saran.

Page 35: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan

Dari hasil penelitian diperoleh kesimpulan

adanya rxy sebesar 0,606 yang artinya angka indeks

korelasi itu bekisar antara 0,40-0,70 berarti antara

Rutinitas Tadarus (Variabel X) dan Perkembangan

bacaan Al-Qur`an (Tajwid) siswa (Variabel Y)

memiliki korelasi atau hubungan yang signifikan

yaitu korelasi yang cukup atau sedang.

Kesimpulan di atas berdasarkan atas angka

koefisien korelasi yaitu sebesar 0,606 yang mana

nilai rxy ini lebih besar dari rt (r tabel) baik pada

taraf 5% = 0,444 maupun 1% = 0,561, maka dari itu

hipotesis alternatif (Ha) yang menyatakan “Terdapat

Korelasi antara Pengaruh Rutinitas tadarus terhadap

perkembangan bacaan Al-Qur`an (Tajwid) siswa di

SMK Teknologi Plus Padjadjaran Sukabumi

diterima”, sedangkan hipotesis nihil (Ho) yang

menyatakan “Tidak Terdapat Korelasi antara

Pengaruh Rutinitas tadarus terhadap perkembangan

bacaan Al-Qur`an (Tajwid) siswa di SMK Teknologi

Plus Padjadjaran Sukabumi ditolak”, hal ini dapat

1

Page 36: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

2

dinyatakan bahwa terdapat pengaruh pada Rutinitas

Tadarus terhadap perkembangan bacaan Al-Qur`an

(Tajwid) siswa di SMK Teknologi Plus Padjadjaran

Sukabumi.

B. Saran-saran

Setelah melakukan penelitian tentang Pengaruh

Metode Pembelajaran Tajwid Melalui Tadarus Al-

Qur`an Bersama, maka penulis berpendapat sebagai

berikut:

1. Sekolah

Metode yang digunakan sudah bagus, akan lebih

baik lagi apabila sekolah memberikan waktu

tambahan di jam lain untuk mengontrol

perkembangan bacaan Al-Qur`an siswa.

2. Siswa

Disarankan siswa seharusnya lebih sering

memperhatikan tajwidnya ketika membaca Al-

Qur`an.

3. Orang tua

Page 37: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

3

Kepada Orang tua/ Wali Murid disarankan

mewajibkan anak membaca/ Tadarus Al-Qur`an

ketika di rumah setidaknya minimal 5 menit

dalam sehari.

Page 38: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

DAFTAR PUSTAKA

Abdul Rauf, Abdul Aziz. Pedoman Daurah Al-Qur`an,

Jakarta: Markaz Al-Qur`an, t.t.

Ahmad Sarwat, Tadarus Al - Quran , from

http://www.eramuslim.com, 2008

Al-Hasani, Muhammad Ibn ‘Alawi al-Maliki. Samudra

Ilmu Al-Qur`an, Bandung: Mizan Media

Utama, 2001.

Al-Qadhi, Abdul Fatah. Tarikh al-Mushhaf as-Syarif, Cairo:

Maktabah wa Mathba’ah al-Masyhad al-

Husaini, 1965.

Al-Qattan, Manna’ Khalil. Studi Ilmu-ilmu Al-Qur`an, terj.

Mudzakir AS. Bogor: Pustaka Litera Antar

Nusa, 2011.

Anggoro, Toha. et al. Metodologi Penelitian. Jakarta:

Universitas Terbuka, 2004

Annuri, Ahmad. Panduan Tahsin Tilawah Al-Qur’an &

Ilmu Tajwid. Jakarta: pustaka al-kautsar, 2011

1

Page 39: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

Annuri, M. Misbachul Munir, Pedoman Lagu-Lagu

TilawahQur’an dilengkapi dengan Tajwid dan

Qasidah. Surabaya: Apollo, 1997.

As Siddiqy, Muhammad bin ‘Allan. Dalil Al-Falihin Jilid

III, Bairul: Darul Kutub al-ilmiah, 1995.

Ash-Shalih, Subhi. Membahas Ilmu-Ilmu Al-Qur`an.

Jakarta: Pustaka Firdaus, 1991

Ash Shiddieqy, T.M. Hasbi. Sejarah Dan Pengantar Ilmu

Al Quran Dan Tafsir, Semarang: Pustaka Rizki

Putra, 2000.

Anshori, Ahmad. Ulumul Qur`an. Jakarta: Rajwali Pers,

2013.

DEPAG RI. Al-Qur`an dan Tafsirnya jilid X Jakarta:

Lentera Abadi, 2010.

DEPAG RI, Al-Quran Dan Terjemahnya, Bandung: PT.

Syaamil Cipta Media, 2005

Page 40: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

3

DEPAG RI, Al-Quran Dan Terjemahnya. Semarang: CV.

Al-WAAH, 1993.

Farkhan, Muhammad. Proposal Penelitian Bahasa dan

Sastra, Jakarta: 2011

Fathoni, Ahmad. Petunjuk Tahsin Tartil Al-Qur’an Metode

Maisura, Jakarta: Fakultas Ushuluddin PTIQ,

2011.

Hadi, Amirul & Haryono, Metodologi Penelitian. Bandung:

Pustaka Setia, 2005. Suradika, Agus. Metode

Penelitian Komunikasi, Jakarta: UMJ Press,

2000.

Imam An-Nasa`i, Sunanun Nasa`i, Semarang: Toha Putra, -

, Jilid, 2

Imam Bukhari, Shahih Bukhori, Saudi Arabia: Baitul Al-

Afkar Al-Daulah, 1998

Imam Muslim, Shahih Muslim Jilid. 3. Mesir: Maktabah

‘Ibadur Rahman, 2008

Page 41: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

Ismail Abd, Mujib & Maria Ulfa Nawawi, Pedoman Ilmu

Tajwid, Surabaya: Karya Abditama, 1995

Khakim, Indy G. Kamus Cerdas Pengetahuan Islam. Blora:

Pustaka Kaona, 2008

Khon, Abdul Majid. Praktikan Qira’at, (Keanehan

bacaaan Al-Qur’an Qira’at Ashim dari

Hafash). Jakarta: Imprint Bumi Aksara, 2011.

Martono, Nanang. Metode Penelitian Kuantitatif, Jakarta:

PT Raja Grafindo Persada, 2010.

Muhammad, As’adi. Penelitian-Penelitian Ilmiah Bukti-

Bukti Keajaiban dan Kebenaran Al-Qur`an,

Yogyakarta: Sabil, 2012.

Nawawi, Rif’at Syauqi. dan M. Ali Hasan, Pengantar Ilmu

Tafsir, Jakarta: Bulan Bintang, 1992.

Qardawi, Yusuf. Berinteraksi dengan Al-Qur`an. Jakarta:

Gema Insani, 1999.

Page 42: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

5

S. Margono, Metodologi Penelitian, Jakarta: Rineka Cipta,

2004.

Sa’id, Abdul Hannan. Miftahu Tajwid. Jakarta: Manhalun

Nasyi-in Press, 2011.

Saubary, Muhammad Slamet. Catatan Kaki Secara Ilmiah

dalam Al-Qur`an Jilid 1, Jakarta: Perpustakaan

Slamet Saubary, 1999,

Shihab, Quraish. Tafsir Al-Lubab, Tangerang: PT. Lentera

Hati: 2012

Shihab, Quraish. Mukjizat Al-Qur'an. Bandung: Mizan,

1999.

Sudijono, Anas. Pengantar Statisti Pendidikan. Jakarta:

Rajawali Pres, 2010.

Sugiyono, Metodologi Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan

R & D, Bandung: Alfabeta, 2009

Page 43: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

Sukmadinata, Nana Syaudih. Metodologi Penelitian

Pendidikan, Bandung: PT. Remaja

Rosdakarya, 2007

Suprayogo, Imam dan Tobroni, Metodologi Penelitian

Sosial Agama, Bandung: PT Remaja

Rosdakarya, 2001.

Suryabrata, Sumadi. Metodologi Peneltian. Jakarta:

Rajawali Pers, 1992.

Syamsudin, Ahmad Yaman. Cara Mudah Menghafal Al

Quran, Solo: Insan Kamil, 2007.

Syarifuddin, Ahmad. Mendidik Anak Membaca, Menulis

Dan Mencitai Al-Quran, Jakarta: Gema Insani

Press, 2004.

Syibromalisi, Faizah Ali. Penafsiran Ibn ‘Asyur Terhadap

Riwayat Qalun Qira’at Nafi’, Jakarta: PT.

Siwibakti Darma, 2011

Page 44: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam

7

Tekan, Ismail. Tajwid Al-Qur`an Karim Pembahasan

secara Praktis, Populer dan Sistematis,

Jakarta: PT Al-Husna Zikra, 1997.

Tim Penyusun, Kamus Besar Bahasa Indonesia

Page 45: PERSETUJUAN PEMBIMBING - IIQrepository.iiq.ac.id/bitstream/123456789/225/2/11311098_Publik.pdf · Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW sebagai suatu rahmat yang tiada taranya bagi alam