Perbedaan Dan Persamaan Zakat

12
ZAKAT, SHODAQOH DAN HIBAH 1.ZAKAT a. Pengertian Zakat Arti zakat dalam syaria'at islam : sebagai harta yang wajib diberikan kepada orang-orang yang tertentu,dengan syarat-syarat yang tertentu pula.Secara teknis, zakat berarti menyucikan harta milik seseorang dengan cara pendistribusian-oleh kaum kaya-sebagiannya kepada kaum miskin-sebagai hak mereka, dengan membayaran zakat, maka seseorang memperoleh penyucian hati dan dirinya serta melakukan tindakan yang benar dan memproleh rahmat selain hartanya selain hartanya akan bertambah. Dalam Al-qur'an diperintahkan sebagai berikut: " Dan dirikanlah sholat, tunaikanlah zakat, dan rukunlah beserta orang-orang yang ruku ( al-baqorah 43). Dari segi istilah fiqih, zakat berarti sejumlah harta tertentu yang diwajibkan Allah yang diserahkan kepada orang-orang yang berhak.Menurut mazhab Imam Syafi'i zakat adalah sebuah ungkapan keluarnya harta atau tubuh sesuai dengan secara khusus.Sedangkan menurut mazhab Imam Hambali, zakat ialah hak yang wajib dikeluarkan dari harta yang khusus untuk kelompok yang khusus pula, yaitu kelompok yang disyaratkan dalam Al- Qur'an. Zakat adalah suatu ibadah yang penting pula.Kerap kali dalam Al-Qur'an menerangkan zakat beriringan dengan

Transcript of Perbedaan Dan Persamaan Zakat

Page 1: Perbedaan Dan Persamaan Zakat

ZAKAT, SHODAQOH DAN HIBAH

1. ZAKAT

a. Pengertian Zakat

Arti zakat dalam syaria'at islam : sebagai harta yang wajib diberikan kepada

orang-orang yang tertentu,dengan syarat-syarat yang tertentu pula.Secara teknis, zakat

berarti menyucikan harta milik seseorang dengan cara pendistribusian-oleh kaum

kaya-sebagiannya kepada kaum miskin-sebagai hak mereka, dengan membayaran

zakat, maka seseorang memperoleh penyucian hati dan dirinya serta melakukan

tindakan yang benar dan memproleh rahmat selain hartanya selain hartanya akan

bertambah.

Dalam Al-qur'an diperintahkan sebagai berikut: " Dan dirikanlah sholat,

tunaikanlah zakat, dan rukunlah beserta orang-orang yang ruku ( al-baqorah 43).

Dari segi istilah fiqih, zakat berarti sejumlah harta tertentu yang diwajibkan

Allah yang diserahkan kepada orang-orang yang berhak.Menurut mazhab Imam

Syafi'i zakat adalah sebuah ungkapan keluarnya harta atau tubuh sesuai dengan secara

khusus.Sedangkan menurut mazhab Imam Hambali, zakat ialah hak yang wajib

dikeluarkan dari harta yang khusus untuk kelompok yang khusus pula, yaitu

kelompok yang disyaratkan dalam Al-Qur'an.

Zakat adalah suatu ibadah yang penting pula.Kerap kali dalam Al-Qur'an

menerangkan zakat beriringan dengan sembahyang.Allah menyebutkan zakat

beriringan dengan urusan shalat.Ini menunjukkan bahwa antara zakat dengan shalat

mempunyai hubungan yang erat sekali dalam hal keutamaannya.Sembahyang

dipandang seutama-utama 'ibadah badaniah dan zakat dipandang seutama-utama

'ibadah Maaliyah. Zakat itu wajib untuk semua umat islam, yang sama dengan wajib

sholat. Allah Swt telah mewajibkan zakat atas hamba-hambanya.

Barang siapa yang mengingkari kewajiban zakat, maka ia menjadi kafir.

Orang yang mengakui kefardu'annya tapi tidak mau memberi, didesak dan diambil

secara paksa.Tetapi jika mereka berjumlah banyak, maka mereka diperangi, sebagai

yang telah dilakukan oleh Abu BakarAs-Siddiq.

Page 2: Perbedaan Dan Persamaan Zakat

b. Beberapa Hukum Zakat

zakat itu diwajibkan atas muslim yang merdeka, tidak disyaratkan sampai

umur dan berakal.

Zakat itu wajib pada permintaan sebagaimana wajib pada unta, sapi,

kambing,dan

pada tiap-tiap tumbuh-tumbuhan dan zakat itu ditunaikan pada tiap-tiap pada

tahun sekali.

Islam telah memperhatikan soal zakat ini, waktunya kadarnya, nisabnya, orang

yang wajib atasnya dan orang-orang yang berhak menerimanya.

c. Syarat-syarat Wajib untuk Mengeluarkan Zakat

Islam; Zakat hanya diwajibkan bagi orang Islam saja.

Merdeka; Hamba sahaya tidak wajib mengeluarkan zakat kecuali zakat fitrah,

sedangkan tuannya wajib mengeluarkannya. Di masa sekarang persoalan

hamba sahaya tidak ada lagi. Bagaimanapun syarat merdeka tetap harus

dicantumkan sebagai salah satu syarat wajib mengeluarkan zakat karena

persoalan hamba sahaya ini merupakan salah satu syarat yang tetap ada.

Milik Sepenuhnya; Harta yang akan dizakati hendaknya milik sepenuhnya

seorang yang beragama Islam dan harus merdeka. Bagi harta yang

bekerjasama antara orang Islam dengan orang bukan Islam, maka hanya harta

orang Islam saja yang dikeluarkan zakatnya.

Cukup Haul; cukup haul maksudnya harta tersebut dimiliki genap setahun,

selama 354 hari menurut tanggalan hijrah atau 365 hari menurut tanggalan

masehi.

Cukup Nisab; Nisab adalah nilai minimal sesuatu harta yang wajib

dikeluarkan zakatnya. Kebanyakan standar zakat harta (mal) menggunakan

nilai harga emas saat ini, jumlahnya sebanyak 85 gram. Nilai emas dijadikan

ukuran nisab untuk menghitung zakat uang simpanan, emas, saham,

perniagaan, pendapatan dan uang dana pensiun.

Page 3: Perbedaan Dan Persamaan Zakat

d. Macam-macam Zakat

ZAKAT MAAL (HARTA)

Bagi harta yang disandarkan zakatnya pada emas, zakat yang harus

dikeluarkan sebanyak 2,5 % dari harta yang wajib dizakati (tidak termasuk zakat

binatang ternak dan biji-bijian yang mempunyai nilai zakatnya tersendiri).

ZAKAT FITRAH

Setiap menjelang Idul Fitri orang Islam diwajibkan membayar zakat fitrah

sebanyak 3 liter dari jenis makanan yang dikonsumsi sehari-hari. Hal ini ditegaskan

dalam hadist dari Ibnu Umar, katanya “Rasulullah saw mewajibkan zakat fthri,

berbuka bulan Ramadhan, sebanyak satu sha’ (3,1 liter) tamar atau gandum atas

setiap muslim merdeka atau hamba, lelaki atau perempuan.“(H.R. Bukhari).

Syarat-syarat wajib zakat fitrah, yaitu :

Islam

Memiliki kelebihan harta untuk makan sehari-hari. tatkala Rasulullah saw

mengutus Mu’az ke Yaman, ia memerintahkan, “Beritahukanlah kepada

penduduk Yaman, Sesungguhnya Allah telah mewajibkan kepada mereka sedekah

(zakat) yang diambil dari orang-orang kaya dan diberikan kepada orang – orang 

fakir dikalangan mereka.” (H.R. Jamaah ahli Hadis). Rasulullah juga

bersabda.”Barang siapa meminta – minta sedang ia mencukupi sesungguhnya ia

memperbanyak api neraka (siksaan).“Para sahabat ketika itu bertanya “Apa yang

dimaksud dengan mencukupi itu ?” Jawab Rasulullah saw , “Artinya mencukupi

baginya adalah sekedar cukup buat dia makan tengah hari dan malam hari.”

(H.R. Abu Daud dan Ibnu Majah). Kelebihan harta yang dimaksud tentu saja

bukan barang yang dipakai sehari – hari seperti rumah, perabotan dan lain-lain.

Jadi tidak perlu menjual sesuatu untuk membayar zakat fitrah.

Orang yang berhak menerima zakat fitrah ditetapkan oleh Allah SWT

dalam Al-Qur’an ada delapan Golongan. “Sesungguhnya sedekah – sedekah

(zakat) itu hanya untuk orang – orang Fakir, Miskin, Pengurus zakat (amil),orang

– orang yang telah dibujuk hatinya (muallaf), Untuk memerdekakan budak –

Page 4: Perbedaan Dan Persamaan Zakat

budak yang telah dijanjikan akan dimerdekakan, orang yang berhutang (gharim)

untuk dijalan Allah (sabilillah) dan untuk orang musafir (orang  yang dalam

perjalanan). Yang demikian ketentuan Allah” (Q.S. At taubah : 60)

Manfaat pemberian zakat antara lain :

1. Mempererat hubungan si kaya dan si miskin.

2. Agar tidak terjadi kejahatan dari orang – orang miskin dan susah yang dapat merusak

ketertiban masyarakat. Firman Allah SWT, “Sekali-kali janganlah orang – orang

yang bakhil dengan harta yang Allah berikan kepada mereka dari karunia-Nya

menyangka, bahwa kebakhilan itu baik bagi mereka. Sebenarnya kebakhilan itu buruk

bagi mereka.” (Q.S. Ali Imran : 180)

3. Guna membersihkan diri. Firman Allah SWT, “Ambillah zakat dari sebagian harta

meraka. dengan zakat itu kamu membersihkan dan mensucikan mereka dan

mendoakanlah untuk mereka. Sesungguhnya doa kamu itu menjadi ketentraman

mereka dan Allah Maha mendengar lagi mengetahui.” (Q.S. At Taubah: 103).

2. SHODAQOH

Sedekah berasal dari kata shadaqa yang berarti benar. Orang yang suka

bersedekah adalah orang yang benar pengakuan imannya. Adapun secara terminologi

syariat shadaqah makna asalnya adalah tahqiqu syai’in bisyai’i, atau menetapkan /

menerapkan sesuatu pada sesuatu. Sikapnya sukarela dan tidak terikat pada syarat-

syarat tertentu dalam pengeluarannya baik mengenai jumlah, waktu dan kadarnya.

Atau pemberian sukarela yang dilakukan oleh seseorang kepada orang lain, terutama

kebada orang-orang miskin setiap kesempatan terbuka yang tidak di tentukan baik

jenis, jumlah maupun waktunya.

Sedekah tidak terbatas pada pemberian yang bersifat material saja tetapi juga

dapat berupa jasa yang bermanfaat bagi orang lain. Bahkan senyum yang dilakukan

dengan ikhlas untuk menyenangkan orang lain termasuk kategori sedekah. Shadaqoh

mempunyai cakupan yang sangat luas dan digunakan al-qur’an untuk mencakup

segala jenis sumbangan. Shadaqah ialah segala bentuk nilai kebajikan yang tidak

Page 5: Perbedaan Dan Persamaan Zakat

terikat oleh jumlah, waktu dan juga yang tidak terbatas pada materi tetapi juga dapat

dalam bentuk non materi, misalnya menyingkirkan rintangan di jalan, menuntun

orang yang buta, memberikan senyuman dan wajah yang manis kepada saudaranya,

menyalurkan syahwatnya pada istri dsb. Dan shadaqoh adalah ungkapan kejujuran

(shiddiq) iman seseorang.

Hadits riwayat Imam Muslim dari Abu Dzar, Rasulullah menyatakan bahwa

jika tidak mampu bersedekah dengan harta, maka membaca tasbih, takbir, tahmid,

tahlil, berhubungan suami-istri, atau melakukan kegiatan amar ma’ruf nahi munkar

adakah sedekah. Dalam hadist Rasulullah memberi jawaban kepada orang-orang

miskin yang cemburu terhadap orang kaya yang banyak bershadaqah dengan

hartanya, beliau bersabda: “Setiap tasbih adalah shadaqah, setiap takbir shadaqah,

setiap tahmid shadaqah, setiap amar ma’ruf adalah shadaqah, nahi munkar

shadaqah dan menyalurkan syahwatnya kepada istri shadaqah”. (HR. Muslim)

3. HIBAH

a. Pengertian hibah

Hibah diartikan sebagai pemberian tanpa syarat, tanpa mengharapkan pahala

dari Allah SWT. Oleh karena itu oleh mazhab Maliki hibah sama dengan hadiah,

hibah menurut mazhab Syafi’i adalah pemberian untuk menghormati atau

memuliakan seseorang tanpa bermaksud mengharapkan pahala dari Allah SWT.

Menurut mazhab Syafi’i hibah mengandung dua pengertian, yaitu pengertian umum

dan khusus, pengertian umum mencakup hadiah dan sedekah dan pengertian khusus

yang disebut hibah apabila pemberian tersebut tidak bermaksud menghormati atau

memuliakan dan mengharapkan ridho Allah SWT.

b. Syarat Hibah

Syarat hibah menurut ulama Hanabilah ada 11 :

Hibah dari harta yang boleh di tasharrufkan

Terpilih dan sungguh-sungguh

Page 6: Perbedaan Dan Persamaan Zakat

Harta yang diperjualbelikan

Tanpa adanya pengganti

Orang yang sah memilikinya

Sah menerimanya

Walinya sebelum pemberi dipandang cukup waktu

Menyempurnakan pemberian

Tidak disertai syarat waktu

Pemberi sudah dipandang mampu tasharruf (merdeka, dan mukallaf)

Mauhub harus berupa harta yang khusus untuk dikeluarkan.

Page 7: Perbedaan Dan Persamaan Zakat

PERBEDAAN DAN PERSAMAAN ZAKAT, SHODAQOH DAN HIBAH

Zakat, shodaqoh, dan hibah merupakan kebuktian iman kita kepada allah dan sesama

muslim yang membutuhkannya. Kalau kita melihat dari penggunaan ayat-ayat Al-Quran

istilah shadaqah, zakat, dan hibah sebetulnya menunjuk kepada satu pengertian yaitu sesuatu

yang dikeluarkan. Zakat, hibah dan shadaqah memiliki persamaan dalam peranannya

memberikan kontribusi yang signifikan dalam pengentasan kemiskinan.

Zakat/infaq diberikan kepada saudara-saudara yang kurang mampu seperti

keponakan, kakak/adik sendiri menurut ulama diperbolehkan atau tidak berdosa untuk

memberi kepadanya zakat. Sebab, mereka bukan menjadi tanggung jawab kita dan dengan

catatan bahwa mereka adalah mustahik zakat yaitu apakah mereka masuk kriteria fakir atau

miskin. Meskipun demikian, alangkah lebih arifnya jika kita mengeluarkan harta tersebut

sebagai sedekah yang juga tidak kalah besar amalan pahalanya.

Beberapa perbedaan antara zakat, shodaqoh dan hibah tercantum dalam tabel di bawah ini :

No Kategori Zakat Shodaqoh Hibah

1. Arti secara bahasa tumbuh; berkembang dan berkah

benar pemberian atau hadiah

2. Wujud Harta Materi dan non materi

Benda (pindah kepemilikan)

3. Penerima 8 golongan Siapa saja Siapa saja

4. Sifat hukum Wajib Sunnah Sunnah

5. Penentu Nisab Tanpa batas Tanpa batas

Sedekah, hibah dan zakat memiliki sisi perbedaan baik penghimpunannya maupun

penyalurannya. Dengan mengeluarkan sedekah/zakat/hibah sebetulnya untuk bekal investasi

nanti di akhirat bahkan akan dijauhkan dari musibah. Rasulpun menjelaskan orang yang

mengeluarkan sedekah/zakat akan terhindar dari marabahaya/musibah. Bahkan zakat dapat

mensucikan diri (pribadi) dari kotoran dosa, memurnikan jiwa (menumbuhkan akhlak mulia,

menjadi murah hati, peka terhadap rasa kemanusiaan) dan mengikis sifat bakhil (kikir) serta

serakah.

Page 8: Perbedaan Dan Persamaan Zakat

TUGAS IBADAH DAN AKHLAK

MAKALAH PERSAMAAN DAN PERBEDAAN ZAKAT,

SHODAQOH, DAN HIBAH

Oleh:

Tiara Setyoning Arum

NIM: 09711055

Dosen: Dr. Drs. H. Dadan Muttaqien, SH,. M. Hum

Kelas : A

FAKULTAS KEDOKTERAN

UNIVERSITAS ISLAM INDONESIA

2012