Penyadapan Seluler

7
KOMUNIK ASI SATELIT PENYADAPAN SELULER Muh. Isfan Tauhid

description

cell

Transcript of Penyadapan Seluler

KOMUNIKASI SATELIT

KOMUNIKASI SATELITPENYADAPAN SELULERMuh. Isfan Tauhid

Interceptor

Interceptor adalah alat yang digunakan untuk melakukan penyadapan, baik pembicaraan telepon rumah, GSM, maupun CDMA. Ada beberapa metode alat sadap, yaitu:

- Menyadap sepersetujuan provider (cooperation)- Menyadap tanpa sepersetujuan provider (non cooperation)- Menggunakan software mata-mata (spy software)

Menggunakan metode cooperation artinya penyadapan memang dilakukan di sisi provider. Dengan demikian, pihak penyadap harus memasang alat penyadap di jaringan provider. Kelebihan metode ini adalah bisa digunakan secara luas. Di manapun target berada, bisa disadap dengan mudah.

Sedangkan metode non-cooperation dilakukan tanpa memasang alat apa pun di jaringan provider. Dengan metode ini, penyadapan harus dilakukan di range jarak tertentu terhadap target (misalnya kurang dari sekian ratus meter atau sekian kilometer). Metode ini tidak terlalu bergantung pada provider yang digunakan, atau dengan kata lain selama masih menggunakan protokol komunikasi yang sama, target masih bisa disadap.Selain menggunakan alat interceptor, kita bisa juga melakukan penyadapan dengan menggunakan spy software. Cara seperti ini sering digolongkan sebagai "penyadapan amatir". Caranya, HP target diinstal dengan sebuah software spy agent. Software spy agent ini yang akan meneruskan ke sebuah HP pengendali. Jenis informasi yang diteruskan bisa berupa isi SMS, percakapan telpon, suara pembicaraan di sekitar HP, posisi HP, dan sebagainya. Kelemahan utama sistem ini adalah harus melakukan instalasi software di HP target. Anda sebaiknya hati-hati jika diberi hadiah HP oleh rekan bisnis, pacar, dan sebagainya, pastikan tidak ada spy agent yang terinstal

Penyadapan

Penyadapan terhadap telepon seluler merupakan salah satu penemuan penting. Meningkatnya jumlah pelanggan ponsel di banding pengguna telepon kabel biasa membuat teknologi ini berguna bagi penegak hukum untuk mengusut berbagai kejahatan.

Namun di sisi lain, teknologi ini juga menjadi ancaman pelanggaran hak pribadi para pelanggan selular. Lalu, bagaimana sebenarnya cara kerja sebuah penyadap telepon selular ?Ada 2(dua) jenis penyadapan, pertama(1) menggunakan Alat Sadap berdasar frekuensi telpon. Alat ini berharga 1-4M diantaranya dimiliki lembaga pemerintahan atau organisasi tertentu . Nama alat tersebut ATIS Gueher Gmbh buatan Jerman. Lalu yang kedua (2) berbentukSoftware atau program.

Penyadapan menggunakan alatbiasanya memanfaatkan teknologi bernama interceptor. Sebuah interceptor bekerja dengan cara menangkap dan memproses sinyal yang terdeteksi oleh sebuah ponsel.

Ia juga dilengkapi dengan Radio Frequency triangulation locator yang berfungsi untuk menangkap sinyal secara akurat. Ia juga dilengkapi dengan sebuah software Digital Signal Processing yang membuat pemprosesan algoritma bisa berjalan cepat dan mudah.

Sehingga, pengguna alat ini dapat menangkap sinyal dan trafik selular dan mengincar spesifikasi target tertentu. Jadi, alat ini bisa menyadap berbagai pembicaraan di ponsel-ponsel yang sinyalnya masih tertangkap di dalam jangkauannya.

Cara penyadapan lain bisa dilakukan melalui sebuahSoftware Mata-Mata (SPYWARE). Seperti halnya sebuah program jahat semacam trojan dan malware, spyware mampu melacak aktivitas ponsel dan mengirimkan informasi tersebut kepada pihak ketiga, dalam hal ini adalah si penyadap.

Oleh karenanya, aplikasi spyware menyebabkan baterai dan pulsa ponsel bakal cepat terkuras. Program ini dapat menonaktifkan program tertentu di dalam ponsel, bahkan menghapus informasi yang tersimpan dalam ponsel tanpa sepengetahuan pemilik ponsel.

PDA dan ponsel pintar merupakan sasaran empuk penyadapan, karena ia memiliki kemampuan untuk menerima informasi penting seperti e-mail informasi dari internet, pesan instan dan lain-lain. Apalagi, informasi-informasi penting seperti akun bank biasanya disimpan disini.

Tak hanya itu, konektivitas PDA dan ponsel pintar juga menyebabkannya lebih terbuka dari serangan trojan atau spyware. Oleh karenanya, perlakukanlah ponsel cerdas Anda seperti komputer. Pastikan ia memiliki antivirus. Jangan membuka pesan atau file yang dikirim oleh orang yang tak dikenal.Berikut ini beberapa cara sederhana untuk mengenali gejala-gejalanya.1. Bila baterai ponsel Anda menjadi lebih cepat terkuras padahal jarang digunakan, Anda harus curiga. Sebab, sebuahsoftware mata-mata (spyware)yang sudah tertanam di ponsel, biasanya akan mengirimkan informasi-informasi kepada si penyadap. Hal ini menyebabkan baterai ponsel akan lebih cepat terkuras.2. Walaupun Anda tak menggunakan ponsel tersebut, bila disentuh, ponsel ini terasa hangat karena walaupun terlihat tak digunakan, ponsel ini sebenarnya bekerja, kemungkinan karena proses penyadapan itu sendiri.3. Saat digunakan untuk menelepon orang lain, Anda mendengar berbagai macam bunyi-bunyian, misalnya bunyi klik, derau, atau bunyi lainnya. Bahkan, kemungkinan volume ponsel juga bisa bisa berubah-rubah sendiri4. Bila terdengar bunyi yang tak wajar dari ponsel saat sedang tak digunakan, kemungkinan ponsel Anda sedang bekerja, berfungsi sebagai receiver atau transmitter yang sedang menerima percakapan telepon di area sekitarnya.5. Beritahu kepada orang yang Anda percaya bisa memegang rahasia, tentang informasi tertentu. Bila kemudian orang lain mengetahui informasi Anda itu, tandanya, ponsel Anda telah tersadap.Untuk mengantisipasi atau mengetahui kondisi ponsel anda tersadap atau tidak silahkan anda ketik pada ponsel anda : *#61#lalu tekan" CALL "

Jika pada layar ponsel anda muncul kombinasi huruf dan angka maka mohon maaf ponsel anda memang sedang tersadap oleh seseorang. Jika tidak muncul, ponsel anda dinyatakan"AMAN".

Referrencehttps://taghyr.wordpress.com/2009/07/07/2-cara-efektif-menyadap-telepon-selular/#more-1463http://www.article.home.detektifswasta.org/2014/02/penyadapan-ponsel.html