Pengukuran Tahanan Kontak Pemutus Tenaga

download Pengukuran Tahanan Kontak Pemutus Tenaga

of 3

description

This good for study

Transcript of Pengukuran Tahanan Kontak Pemutus Tenaga

Pengukuran Tahanan Kontak Pemutus Tenaga

oleh Mas Bejo Mei 9, 2013

Apa yang anda ketahui tentang Pengukuran tahanan kontak pemutus tenaga??Rangkaian tenaga listrik sebagian besar terdiri dari banyak titik sambungan. Sambungan adalah dua atau lebih permukaan dari beberapa jenis konduktor bertemu secara fisik sehingga arus/energi listrik dapat disalurkan tanpa hambatan yang berarti. Pertemuan dari beberapa konduktor menyebabkan suatu hambatan/resistan terhadap arus yang melaluinya sehingga akan terjadi panas dan menjadikan kerugian teknis. Rugi ini sangat signifikan jika nilai tahanan kontaknya tinggi.Sambungan antara konduktor dengan PMT atau peralatan lain merupakan tahanan kontak yang syarat tahanannya memenuhi kaidah Hukum Ohm sebagai berikut :E = I . R

Jika didapat kondisi tahanan kontak sebesar 1 Ohm dan arus yang mengalir adalah 100 Amp maka ruginya adalah :W = I2 . RW = 10.000 watt

Prinsip Tahanan Kontak ?Prinsip dasar tahanan kontak sama dengan alat ukur tahanan murni (Rdc), singkatnya yakni pada kontak yang menutup/sambungan dialiri arus listrik dc, kemudian diukur berapa besarnya tegangan pada kontak/sambungan tersebut oleh voltmeter, dari hasil tegangan yang diperoleh maka akan didapat nilai Tahanan Kontak darimana?? (R=V/I). Pada alat ukur tahanan kontak arus yang dialirkan sangat besar (I=100 Ampere dc).

Rangkaian Pengukuran Tahanan Kontak

Kenapa arus injeksi tahanan kontak harus lebih besar??Sederhananya pengukuran tahanan kontak tujuannya adalah untuk mencari nilai R dengan range milli ohm s/d micro ohm. Untuk mendapatkan nilai R sekecil itu maka dibutuhkan sensor tegangan/voltmeter yang sensitivitas tegangannya sangat kecil (milli s/d micro Volt). Logikanya adalah apabila Nilai R= 40 micro Ohm, diinjeksi dengan arus 10 A dc, maka dibutuhkan sebuah Voltmeter yang mampu untuk mengukur tegangan 400 micro volt di lokasi yang tingkat induksi teganganya sangat besar. Dengan nilai tegangan sekecil itu dilokasi dengan penuh induksi tegangan tinggi, tingkat kesalahan alat ukur akan menjadi lebih besar. Oleh karena itu agar memperkecil tingkat kesalahan sensor tegangan. Pada alat ukur tahanan kontak di lengkapi dengan injeksi arus DC tinggi (mencapai 100 s/d 200A). Dengan injeksi 100 A dan kita asumsikan nilai tahanan kontak 40 micro ohm, maka voltmeter akan mensensing tegangan 4 milliVolt. Sensing tegangan 4 mV tentu lebih mudah dan lebih aman dari kesalahan pengukuran bagi voltmeter.

Berapa batasan pengukuran tahanan kontak?Nilai tahanan kontak PMT yang normal (acuan awal) harus disesuaikan dengan petunjuk / manual dari masing masing pabrikan PMT (dikarenakan nilai ini dapat berbeda antar merk), sebagai contoh adalah sebagai berikut : standard G.E. 100 350 standard ASEA 45 standard MG 35 standard PLN (apabila tdk tercantum di nameplate) 100 (sesuai dengan P3B O&M PMT/001.01).

Referensi :Buku Petunjuk Batasan Operasi dan Pemeliharaan Peralatan Penyaluran Tenaga Listrik. Pemutus Tenaga (PMT) SK114 No 7-22/HARLUR-PST/2009. Perusahaan Listrik Negara.