PENGGUNAAN TEKNIK KONTROL PID PADA SISTEM ...eprints.unram.ac.id/7139/1/ZAMHARI RATIB...

157
PENGGUNAA PEN U mencapa AN TEKNIK KONTROL PID PADA NGENDALI KEKENTALAN CAT Tugas Akhir Untuk memenuhi sebagian persyaratan ai drajat Sarjana S-1 Jurusan Teknik Elek Oleh: ZAMHARI RATIB F1B011096 JURUSAN TEKNIK ELEKTRO FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS MATARAM 2017 A SISTEM ktro

Transcript of PENGGUNAAN TEKNIK KONTROL PID PADA SISTEM ...eprints.unram.ac.id/7139/1/ZAMHARI RATIB...

  • PENGGUNAAN TEKNIKPENGENDALI K

    Untuk memenuhi sebagian persyaratanmencapai drajat Sarjana S

    PENGGUNAAN TEKNIK KONTROL PID PADA PENGENDALI KEKENTALAN CAT

    Tugas Akhir

    Untuk memenuhi sebagian persyaratan mencapai drajat Sarjana S-1 Jurusan Teknik Elektro

    Oleh:

    ZAMHARI RATIB F1B011096

    JURUSAN TEKNIK ELEKTRO FAKULTAS TEKNIK

    UNIVERSITAS MATARAM 2017

    KONTROL PID PADA SISTEM

    1 Jurusan Teknik Elektro

  • PENGGUNAAN TEKNIKPENGENDALI K

    Tugas Akhir

    PENGGUNAAN TEKNIK KONTROL PID PADA PENGENDALI KEKENTALAN CAT

    Oleh:

    ZAMHARI RATIB

    F1B011096

    JURUSAN TEKNIK ELEKTRO FAKULTAS TEKNIK

    UNIVERSITAS MATARAM 2017

    KONTROL PID PADA SISTEM EKENTALAN CAT

  • ii

  • iii

  • iv

  • v

    KATA PENGANTAR Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Pengasih dan

    Penyayang atas segala berkat, bimbingan, dan karunia-Nya, sehingga penulis dapat

    menyelesaikan penyusunan Tugas Akhir dengan judul "Penggunaan Teknik Kontrol PID

    Pada Sistem Pengendali Kekentalan Cat".

    Tugas Akhir ini dilaksanakan di Laboratorium Elektronika dan Digital, Jurusan

    Teknik Elektro UNRAM. Tujuan dari Tugas Akhir ini adalah pertama, untuk mengetahui

    metode mendapatkan tingkat kekentalan cat sesuai dengan yang diinginkan; kedua, untuk

    mengetahui metode mengendalikan kekentalan cat dengan kontrol PID agar tetap setabil;

    ketiga, untuk menambah wawasan dan pengetahuan mengenai sistem pengendalian

    otomatis. Tugas Akhir ini juga merupakan salah satu persyaratan kelulusan guna mencapai

    gelar kesarjanaan di Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik UNRAM.

    Akhir kata semoga tidaklah terlampau berlebihan, bila penulis berharap agar karya

    ini dapat bermanfaat bagi pembaca.

    Mataram, 16 Januari 2017

    Penulis

  • vi

    UCAPAN TERIMA KASIH Tugas Akhir ini dapat diselesaikan berkat bimbingan dan dukungan ilmiah maupun

    materil dari berbagai pihak, oleh karena itu pada kesempatan ini penulis menyampaikan

    ucapan terima kasih yang setulus-tulusnya kepada:

    1. Bapak dan Ibu tercinta yang telah memberikan segalanya dalam hidup saya.

    2. Bapak Yusron Saadi, S.T., M.Sc., Ph.D., selaku Dekan Fakultas Teknik

    Universitas Mataram.

    3. Bapak Sudi Mariyanto Al Sasongko, S.T., M.T., selaku Ketua Jurusan Teknik

    Elektro Fakultas Teknik Universitas Mataram.

    4. Bapak Paniran, S.T., M.T., selaku dosen pembimbing pertama yang telah

    memberikan bimbingan dan arahan kepada penulis selama penyusunan Tugas

    Akhir ini, sehingga dapat terselesaikan dengan baik.

    5. Bapak Syafarudin Ch, S.T., M.T., selaku dosen pembimbing pendamping yang

    telah memberikan bimbingan dan arahan selama menyusun Tugas Akhir ini.

    6. Bapak I Nyoman Wahyu S, S.T., M.Sc., Ph.D., selaku dosen penguji utama.

    7. Bapak Budi Darmawan, S.T., M.Eng., selaku dosen penguji kedua.

    8. Saudara-saudaraku yang telah menyemangati, memberikan dukungan, motivasi,

    dan do'a selama penulis menempuh pendidikan di Universitas Mataram.

    9. Semua pihak yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu, yang telah

    memberikan bimbingan kepada penulis dalam menyelesaikan Tugas Akhir ini.

    Semoga Tuhan Yang Maha Esa memberikan imbalan yang setimpal atas bantuan

    yang diberikan kepada penulis.

  • vii

    DAFTAR ISI

    HALAMAN JUDUL .................................................................................................. i

    HALAMAN PENGESAHAN .................................................................................... ii

    SURAT PERNYATAAN KEASLIAN ....................................................................... iv

    KATA PENGANTAR ................................................................................................ v

    UCAPAN TERIMA KASIH ...................................................................................... vi

    DAFTAR ISI ............................................................................................................... vii

    DAFTAR TABEL ....................................................................................................... x

    DAFTAR GAMBAR .................................................................................................. xi

    DAFTAR LAMPIRAN ............................................................................................... xiv

    ABSTRAK .................................................................................................................. xv

    BAB I : PENDAHULIAN .......................................................................................... 1

    1.1 Latar belakang .................................................................................................. 1

    1.2 Rumusan masalah ............................................................................................ 2

    1.3 Batasan masalah ............................................................................................... 2

    1.4 Tujuan penelitian ............................................................................................. 2

    1.5 Manfaat penelitian ........................................................................................... 2

    1.6 Metode penelitian ............................................................................................ 3

    1.7 Sistematika Penulisan ...................................................................................... 3

    BAB II : LANDASAN TEORI .................................................................................... 5

    2.1 TINJAUAN PUSTAKA .................................................................................. 5

    2.2 DASAR TEORI ............................................................................................... 7

    2.2.1 Viskositas dan viscometer ............................................................................ 7

    2.2.2 Pengukuran kekentalan dengan metode cangkir ........................................... 7

    2.2.3 Pengukuran kekentalan dengan metode kelereng jatuh ................................ 7

    2.2.4 Pengukuran kekentalan dengan motode rotating disk .................................. 8

    2.2.5 Kontroler proporsional .................................................................................. 9

    2.2.6 Kontroler integral .......................................................................................... 9

    2.2.7 Kontroller drivatif ......................................................................................... 10

    2.2.8 Kontroler PID ................................................................................................ 11

    2.2.9 Metode osilasi Ziegler-Nichols ..................................................................... 12

    2.2.10 Sistem rotasi mekanika ............................................................................... 13

  • viii

    2.2.11 Kecepatan sudut .......................................................................................... 14

    2.2.12 Pengontrolan motor DC .............................................................................. 15

    2.2.13 Solenoid valve ............................................................................................. 17

    2.2.14 Perhitungan rasio gear ................................................................................. 18

    2.2.15 Penggerak analog motor DC ....................................................................... 19

    2.2.16 Arduino UNO .............................................................................................. 20

    2.2.17 Power Arduino UNO ................................................................................... 21

    2.2.18 Komunikasi Arduino UNO ......................................................................... 21

    2.2.19 Programing Arduino UNO .......................................................................... 22

    2.2.20 PWM Arduino UNO ................................................................................... 22

    2.2.21 Pin analog Arduino UNO ............................................................................ 23

    2.2.22 Power supply dengan LM317 ..................................................................... 25

    2.2.23 IC LM2917 (Frekuensi to Voltage Converter) ........................................... 26

    2.2.24 Schmitt trigger dengan IC SN74LS14 ........................................................ 28

    2.2.25 Op-amp sebagai buffer ................................................................................ 29

    2.2.26 Op-amp sebagai pengurang ......................................................................... 29

    2.2.27 Regresi linear sederhana ............................................................................. 29

    BAB III : PERENCANAAN DAN PERANCANGAN SISTEM .............................. 31

    3.1 Perancangan sistem secara umum .................................................................... 31

    3.2 Perancangan perangkat keras sistem ................................................................ 32

    3.3 Desain kontruksi sistem ................................................................................... 33

    3.4 Perancangan mekanik sistem ............................................................................ 33

    3.4.1 Kerangka alat ................................................................................................ 33

    3.4.2 Wadah cat ..................................................................................................... 34

    3.4.3 Wadah pencair cat ......................................................................................... 34

    3.4.4 Wadah campuran .......................................................................................... 35

    3.4.5 Pengaduk dan rangkaian tranducer ............................................................... 36

    3.4.6 Kran kendali .................................................................................................. 37

    3.5 Perancangan elektronik sistem ......................................................................... 37

    3.5.1 Rangkaian sensor kecepatan ......................................................................... 37

    3.5.2 Rangkaian LM2917 ...................................................................................... 40

    3.5.3 Rangkaian driver kran kendali ...................................................................... 41

    3.5.4 Rangkaian LCD 16x2 ................................................................................... 41

  • ix

    3.5.5 Rangkaian op-amp pengurang ...................................................................... 42

    3.6 Perancangan program Arduino UNO .............................................................. 43

    3.7 Perancangan GUI MATLAB ........................................................................... 43

    3.8 Tuning parameter PID ..................................................................................... 44

    3.9 Flocart program PID ........................................................................................ 45

    BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN .................................................................... 46

    4.1 Hasil keseluruhan mekanik dan elektronik alat ............................................... 46

    4.2 Hasil pembuatan GUI MATLAB .................................................................... 46

    4.3 Pengukuran output sensor kecepatan ............................................................... 47

    4.4 Pengukuran output LM2917 ............................................................................ 50

    4.5 Pengukuran kekentalan cat secara manual ....................................................... 54

    4.6 Pengukuran kekentalan air secara manual ....................................................... 54

    4.7 Pengukuran volume aliran berdasarkan waktu tekan tombol manual ............. 55

    4.8 Pengukuran kekentalan campuran bahan secara manual ................................. 56

    4.9 Hasil pembuatan rangkaian op-amp pengurang ............................................... 57

    4.10 Pembuatan program pembaca kekentalan ...................................................... 59

    4.11 Fungsi alih motor DC .................................................................................... 62

    4.12 Menentukan data penyusun fungsi alih ......................................................... 63

    4.13 Tuning parameter PID ................................................................................... 66

    4.14 Program PID Arduino UNO .......................................................................... 72

    4.15 Pengujian kontrol PID dengan GUI MATLAB ............................................. 76

    BAB V PENUTUP ...................................................................................................... 78

    5.1 Kesimpulan ...................................................................................................... 78

    5.2 Saran ................................................................................................................ 78

    DAFTAR PUSTAKA .................................................................................................. 79

    LAMPIRAN ................................................................................................................. 80

  • x

    DAFTAR TABEL

    Tabel 2.1 Ringkasan spesifikasi Arduino UNO .......................................................... 21

    Tabel 2.2 Contoh program baca data analog Arduino UNO ...................................... 24

    Tabel 3.1 Hubungan pin Arduino UNO dan pin LCD 16x2 ....................................... 42

    Tabel 4.1 Program pengukur frekuensi putaran .......................................................... 48

    Tabel 4.2 Hasil ukur output sensor kecepatan ............................................................ 49

    Tabel 4.3 Program pengukur tegangan analog ........................................................... 51

    Tabel 4.4 Hasil ukur tegangan output LM2917 .......................................................... 51

    Tabel 4.5 Hasil hitung tegangan output LM2917 ....................................................... 53

    Tabel 4.6 Hasil ukur kekentalan cat secara manual .................................................... 54

    Tabel 4.7 Hasil ukur kekentalan air secara manual .................................................... 54

    Tabel 4.8 Hasil ukur volume aliran berdasarkan waktu tekan tombol manual ........... 55

    Tabel 4.9 Hasil ukur kekentalan campuran bahan secara manual .............................. 56

    Tabel 4.10 Hasil asumsi Data X dan Data Y .............................................................. 60

    Tabel 4.11 Program pengukur nilai kekentalan .......................................................... 61

    Tabel 4.12 Karaktristik motor DC .............................................................................. 63

    Tabel 4.13 Parameter motor DC seri RS-385 ............................................................. 65

    Tabel 4.14 Kode MATLAB dengan Kp=22,698 Ti=0,087 Td=0,02175 .................... 68

    Tabel 4.15 Kode MATLAB dengan Kp=22,698 Ti=0,5 Td=0,125 ............................ 69

    Tabel 4.16 MATLAB dengan Kp=22,698 Ti=0,75 Td=0,1875 ..................................... 71

    Tabel 4.17 Program PID Arduino UNO ..................................................................... 73

  • xi

    DAFTAR GAMBAR

    Gambar 2.1 Alat ukur kekentalan metode cangkir ..................................................... 7

    Gambar 2.2 Alat ukur kekentalan metode kelereng jatuh .......................................... 8

    Gambar 2.3 Alat ukur kekentalan metode rotating disc ............................................. 8

    Gambar 2.4 Blok diagram kontroler proporsional ...................................................... 9

    Gambar 2.5 Blok diagram kontroler integral .............................................................. 10

    Gambar 2.6 Blok diagram kontroler drivatif .............................................................. 10

    Gambar 2.7 Blok diagram kontroler PID .................................................................... 11

    Gambar 2.8 Close-loop Sistem dengan proporsional kontroller ................................. 12

    Gambar 2.9 Kurva reaksi dengan ultimate periode (Pcr) ........................................... 12

    Gambar 2.10 Tabel metode osilasi Ziegler-Nichols ................................................... 13

    Gambar 2.11 Sistem rotasi mekanika ......................................................................... 13

    Gambar 2.12 Arah kecepatan benda bergerak melingkar ........................................... 14

    Gambar 2.13 Hubungan kecepatan sudut dengan laju linear ...................................... 15

    Gambar 2.14 Rangkaian ekivalen motor DC .............................................................. 15

    Gambar 2.15 Solenoid valve ....................................................................................... 17

    Gambar 2.16 Perhitungan rasio gear ........................................................................... 18

    Gambar 2.17 Konfigurasi penggerak analog pada motor DC .................................... 19

    Gambar 2.18 Arduino UNO ........................................................................................ 20

    Gambar 2.19 Siklus pulsa PWM ................................................................................. 23

    Gambar 2.20 Tabel kemampuan maksimum IC LM317 ............................................ 25

    Gambar 2.21 Rangkaian sederhana IC LM317 .......................................................... 25

    Gambar 2.22 Rangakaian soal LM317 ....................................................................... 26

    Gambar 2.23 Rangkaian LM2917 .............................................................................. 26

    Gambar 2.24 Range operasi IC SN74LS14 ................................................................ 28

    Gambar 2.25 Rangkaian op-amp buffer ..................................................................... 29

    Gambar 2.26 Rangkaian op-amp pengurang .............................................................. 29

    Gambar 3.1 Diagram blok sistem pengendali kekentalan cat ..................................... 31

    Gambar 3.2 Kontruksi sistem ..................................................................................... 33

    Gambar 3.3 Kerangka alat .......................................................................................... 34

    Gambar 3.4 Wadah cat ................................................................................................ 34

    Gambar 3.5 Aturan pemakaian cat tembok ................................................................ 35

  • xii

    Gambar 3.6 Wadah pencair cat ................................................................................... 35

    Gambar 3.7 Wadah campuran .................................................................................... 35

    Gambar 3.8 Model tranducer sistem ........................................................................... 36

    Gambar 3.9 Kran kendali cat ...................................................................................... 37

    Gambar 3.10 Kran kendali pencair cat ....................................................................... 37

    Gambar 3.11 Model sensor kecepatan ........................................................................ 37

    Gambar 3.12 Rangkaian sensor kecepatan ................................................................. 38

    Gambar 3.13 Bentuk glombang kotak ........................................................................ 39

    Gambar 3.14 Rangkaian LM2917 .............................................................................. 40

    Gambar 3.15 Rangkaian LM2917 dan SN74LS14 ..................................................... 40

    Gambar 3.16 Rangkaian driver kran kendali .............................................................. 41

    Gambar 3.17 Rangkaian LCD 16x2 ........................................................................... 41

    Gambar 3.18 Rangkaian op-amp pengurang .............................................................. 42

    Gambar 3.19 Tampilan menu utama Software Arduino.cc ........................................ 43

    Gambar 3.20 Tampilan menu utama softwarre GUI MATLAB ................................ 43

    Gambar 3.21 Close-loop Sistem dengan proporsional kontroller ............................... 44

    Gambar 3.22 reaksi dengan ultimate periode (Pcr) ............................................................... 44

    Gambar 3.23 Tabel metode osilasi Ziegler-Nichols ..................................................... 44

    Gambar 3.24 Flowcart program PID Arduino UNO .................................................. 45

    Gambar 4.1 Hasil keseluruhan mekanik dan elektronik alat ...................................... 46

    Gambar 4.2 Hasil pembuatan GUI MATLAB ............................................................ 46

    Gambar 4.3 Blok diagram pengukuran output sensor kecepatan ............................... 47

    Gambar 4.4 Grafik tegangan input motor terhadap output sensor .............................. 50

    Gambar 4.5 Blok diagram pengukuran output LM2917 ............................................. 50

    Gambar 4.6 Grafik frekuensi input terhadap output LM2917 ..................................... 52

    Gambar 4.7 Vasil ukur volume aliran ......................................................................... 55

    Gambar 4.8 Grafik persentase kekentalan terhadap volume air ................................. 57

    Gambar 4.9 Rangkaian op-amp pengurang ................................................................ 58

    Gambar 4.10 Hasil pembuatan rangkaian op-amp pengurang .................................... 58

    Gambar 4.11 Gearbox aktuator .................................................................................. 62

    Gambar 4.12 Gear dan motor aktuator ....................................................................... 62

    Gambar 4.13 Blok diagram metode osilasi Ziegler-Nichols ....................................... 66

    Gambar 4.14 Blok diagram dengan Kp=22,698 Ti=0,087 Td=0,02175 .................... 68

  • xiii

    Gambar 4.15 Grafik hasil respon dengan Kp=22,698 Ti=0,087 Td=0,02175 ............ 68

    Gambar 4.16 Blok diagram dengan Kp=22,698 Ti=0,5 Td=0,125 ............................ 69

    Gambar 4.17 Grafik hasil respon dengan Kp=22,698 Ti=0,05 Td=0,125 .................. 70

    Gambar 4.18 Blok diagram dengan Kp=22,698 Ti=0,75 Td=0,1875 ........................ 71

    Gambar 4.19 Grafik hasil respon dengan Kp=22,698 Ti=0,75 Td=0,1875 ................ 71

    Gambar 4.20 Blok diagram PID dan plant ................................................................. 72

    Gambar 4.21 Hasil pengujian kontrol PID ................................................................. 76

  • xiv

    DAFTAR LAMPIRAN

    Lampiran 1 : Hasil pengukuran output sensor kecepatan ........................................... 81

    Lampiran 2 : Hasil pengukuran output LM2917 ......................................................... 84

    Lampiran 3 : Hasil pengukuran kekentalan air ........................................................... 87

    Lampiran 4 : Hasil pengukuran kekentalan cat .......................................................... 89

    Lampiran 5 : Hasil pengukuran waktu tekan tombol manual ..................................... 91

    Lampiran 6 : Hasil pengukuran kekentalan campuran bahan ..................................... 92

    Lampiran 7 : Datasheet IC LM2917 ........................................................................... 94

    Lampiran 8 : Datasheet IC SN74LS14 ....................................................................... 103

    Lampiran 9 : Datasheet sensor kecepatan (GP1S53V) ............................................... 115

    Lampiran 10 : Datasheet motor DC Mabuchi RS-385 PH ......................................... 122

    Lampiran 11 : Datasheet IC LM317T ......................................................................... 123

    Lampiran 12 : Hasil pembuatan program GUI MATLAB ......................................... 131

  • xv

    ABSTRAK

    Dalam proses pengecatan dilakukan tahapan proses penentuan kekentalan cat

    agar hasil yang diinginkan sesuai dengan yang diharapkan. Proses penentuan kekentalan

    dilakukan dengan mencampur cat dengan pencair cat, kemudian dilakukan penentuan

    kekentalan. Secara tradisional penentuan kekentalan cat dilakukan dengan cara

    perkiraan, sehingga kekentalan hasil campuran pertama akan sulit disamakan dengan

    kekentalan hasil campuran kedua dan seterusnya.

    Sistem pengendali kekentalan cat adalah suatu sistem yang digunakan untuk

    mempermudah dalam proses penentuan nilai kekentalan cat. Pada sistem ini, nilai

    kekentalan dibaca dengan cara melihat cepat atau lambatnya putaran motor DC dan

    nilai kekentalan cat ditampilkan dalam bentuk persentase kekentalan, sehingga proses

    penyamaan nilai kekentalan dapat dilakukan. Dengan menyamakan nilai kekentalan

    maka sistem ini diharapkan dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan efisiensi dalam

    proses pengecatan.

    Dalam perancangan sistem pengendali kekentalan cat, diterapkan suatu teknik

    kontrol PID dengan tujuan agar sistem dapat bekerja secara optimal. Pada penelitian ini

    digunakan metode Trial dan Error untuk proses tuning parameter PID. Dalam

    perencanaan pembuatan alat digunakan Arduino UNO sebagai unit kontrol, dua buah

    kran kendali, wadah cat, wadah air, pengaduk, sensor, GUI MATLAB, dan lain-lain.

    Dari hasil tuning parameter PID dengan metode Trial dan Error didapatakan nilai Kp =

    22,69 , Ki = 30,25 , dan Kd = 4,25. Dalam program Arduino UNO, hasil kalkulasi nilai

    PID dimanfaatkan untuk memilih kran kendali yang akan di gerakkan, sehingga sistem

    dapat bekerja menentukan nilai kekentalan cat.

    Kata Kunci : Kekentalan Cat, PID, Trial dan Error, Arduino UNO

  • xvi

    ABSTRAK

    In the process of painting done stages of the process of determining the

    viscosity of the paint so that the desired results as expected. The process of determining

    the viscosity was made by mixing paint with paint diluent, then made the determination

    of viscosity. Traditionally determination of the viscosity of the paint is done by way of

    an estimate, so the viscosity of the resulting mixture will first be difficult equated with

    the viscosity of the mixed results the second and so on.

    Paint viscosity control system is a system used to simplify the process of

    determining the viscosity of the paint. In this system, the viscosity value is read by

    seeing how fast or slow the rotation of DC motor and paint viscosity values shown in

    percentages viscosity, so that the equalization process viscosity values can be done. By

    equating the value of the viscosity of the system is expected to be used to improve

    efficiency in the process of painting.

    In the design of control systems viscosity of the paint, apply a PID control

    techniques with the aim for the system to work optimally. In this study used methods

    Trial and Error for the PID parameter tuning process. In planning the production of

    tools used Arduino UNO as control units, two control valves, paint containers, water

    containers, stirrers, sensors, GUI MATLAB, and others. PID parameter tuning of results

    by the method of Trial and Error obtained value Kp = 22,69 , Ki = 30,25 , and Kd =

    4,25. In the Arduino UNO program, PID value calculation results used to select faucet

    controls will be in motion, so that the system can work to determine the value of

    viscosity of paint.

    Keywords : Paint viscosity, PID, Trial and Error, Arduino UNO.

  • 1

    BAB I PENDAHULUAN

    1.1 Latar belakang

    Pada jaman sekarang ini perkembangan teknologi begitu pesat, peralatan-peralatan

    canggih bermunculan, hal ini dikarenakan hampir semua sistem dikendalikan secara

    otomatis. Mulai dari peralatan yang sangat sederhana hingga yang sangat kompleks

    diupayakan dapat dioperasikan secara otomatis dengan tujuan ahir untuk membantu serta

    mempermudah pekerjaan manusia.

    Adapun pekerjaan yang dilakukan manusia itu beraneka ragam bentuknya. Akan

    tetapi, setiap pekerjaan ada yang membutuhkan ketelitian, seperti dalam proses pengecatan.

    Dalam proses pengecatan memiliki beberapa tahapan, yaitu tahap pembersihan,

    pendempulan dan pengamplasan tempat yang akan di cat, maksudnya agar tempat

    pengecatan dapat menjadi bersih, rata, halus dan mudah dikerjakan untuk proses

    selanjutnya, serta cat dapat menempel dengan kuat.

    Proses selanjutnya yaitu melakukan pengecatan, tetapi sebelum melakukan pengecatan

    dilakukan proses pelarutan cat, agar hasil pengecatan diproleh seoptimal mungkin. Dalam

    proses pelarutan, sebagian besar masih menggunakan cara yang biasa-biasa saja (cara

    tradisional) dalam menentukan kekentalan cat yang diinginkan.

    Cara tradisional yang dimaksud yaitu mencampur cat dan larutan pencair cat dengan

    cara diperkirakan seberapa banyak cat yang dibutuhkan dituangkan ke suatu wadah, setelah

    itu larutan pencair dituangkan sedikit demi sedikit sampai diperoleh tingkat kekentalan

    yang diinginkan. Cara menentukan kekentalan yang diinginkan sangat sederhana yaitu

    dengan mengangkat pengaduk dan melihat jatuhnya cat pada tempatnya, dalam hal ini,

    kemampuan melihat serta memperkirakan kekentalan cat melalui jatuhnya cat sangat

    dibutuhkan. Jika cat yang dibutuhkan kurang dari yang diperkirakan, akan dilakukan

    pelarutan ulang, sehingga untuk menyamakan hasil kekentalan pencampuran pertama

    dengan kekentalan pencampuran kedua sangat sulit dicapai.

    Untuk mencapai tingkat kekentalan cat, dibuatlah sistem pengaturan kekentalan cat

    secara otomatis. Sistem pengaturan kekentalan cat secara otomatis telah digunakan oleh

  • 2

    perusahaan-perusahaan besar, seperti pabrik perakitan kendaraan bermotor dan pabrik

    mobil.

    Berdasarkan cara tradisional yang telah penulis paparkan diatas, maka muncul ide

    penulis untuk merancang suatu sistem pengendali kekentalan cat dengan menggunakan

    kontrol PID. Dengan menggunakan kontrol PID (Proporsional, Integral, Drivative), alat ini

    diharapkan mampu menentukan tingkat kekentalan cat serta dapat bekerja secara optimal.

    1.2 Rumusan masalah

    Berdasarkan latar belakang permasalahan yang telah diuraikan di atas dapat diambil

    beberapa rumusan masalah sebagai berikut:

    1. Bagaimana merancang pengendali kran kendali untuk mendapatkan tingkat

    kekentalan yang diinginkan?

    2. Bagaimana merancang tranducer untuk membaca tingkat kekentalan yang

    diinginkan?

    3. Bagaimana merancang kontrol PID untuk mengendalikan tingkat kekentalan cat

    yang diinginkan?

    1.3 Batasan masalah

    Untuk membatasi materi yang dibahas dalam tugas ahir ini, maka diperlukan batasan

    masalah sebagai berikut:

    1. Hanya digunakan pada sistem pengecatan.

    2. Dalam menentukan kekentalan, warna cat diabaikan.

    3. Cat yang digunakan adalah jenis cat tembok dengan air sebagai pencairnya.

    1.4 Tujuan penelitian

    Tujuan dari penulisan tugas ahir ini adalah:

    1. Untuk mengetahui metode mendapatkan tingat kekentalan cat sesuai dengan

    yang diinginkan.

    2. Untuk mengetahui metode mengendalikan kekentalan cat dengan kontrol PID

    agar tetap setabil.

    1.5 Manfaat penelitian

    Pembuatan tugas ahir ini mempunyai manfaat antara lain:

    1. Untuk mempermudah serta dapat meningkatkan efisiensi dalam proses

    pengecatan.

  • 3

    2. Dapat digunakan oleh masyarakat luas atau usaha-usaha kecil yang membuka

    jasa pengecatan.

    3. Untuk penulis, dapat menambah wawasan dan pengetahuan mengenai sistem

    pengendalian otomatis.

    4. Untuk menambah pengetahuan bagi yang berkecimpung dibidang pengecatan,

    bidang percetakan, dan bidang lainnya dalam industri kecil.

    1.6 Metode penelitian

    Untuk mencapai tujuan yang direncanakan, maka dalam mengerjakan tugas ahir ini

    dilakukan langkah-langkah sebagai berikut:

    1. Studi pustaka

    Mempelajari teori-teori yang menunjang dan mencari informasi yang

    berhubungan dengan tugas ahir ini.

    2. Perancangan sistem

    Mulai dari perencanaan sistem, perancangan hardware dan perancangan software

    dan perangkat lainnya yang mendukung pembuatan tugas ahir ini.

    3. Pengujian dan analisis sistem

    Meliputi pengujian dan analisis dari setiap blok sistem dan kemudian dilanjutkan

    dengan pengujian keseluruhan sistem pada kondisi sebenarnya.

    4. Pengambilan kesimpulan

    Mulai dari pengujian yang telah dilakukan, kemudian ditarik kesimpulan dari apa

    yang telah dikerjakan.

    1.7 Sistematika penulisan

    Pembahasan dalam tugas ahir ini dikelompokkan dalam beberapa BAB, yaitu BAB

    pendahuluan, landasan teori, perancangan sistem, pengujian dan analisis serta penutup

    yang berisi kesimpulan. Adapun uraian pada setiap BAB tersebut adalah:

    BAB I Pendahuluan

    BAB ini berisi tentang latar belakang, rumusan masalah, batasan masalah,

    tujuan penelitian, manfaat penelitian, metode penelitian.

    BAB II Landasan Teori

    BAB ini berisi tentang tinjauan pustaka dan teori dasar yang mendukung

    penulisan tugas ahir ini.

  • 4

    BAB III Perancangan Sistem

    BAB ini menjelaskan mengenai analisis dan perancangan sistem secara

    keseluruhan.

    BAB IV Pengujian Dan Analisis

    BAB ini berisi tentang pengujian dan analisis terhadap hasil pengujian dari

    pralatan yang telah dibangun.

    BAB V Penutup

    BAB ini berisi tentang kesimpulan dan saran terhadap seluruh kegiatan

    tugas ahir yang telah dilakukan.

  • 5

    BAB II LANDASAN TEORI

    2.1 TINJAUAN PUSTAKA

    Berikut ini adalah tinjauan pustaka yang mendukung rancangan tugas ahir tentang

    Penggunaan Teknik Kontrol PID Pada Sistem Pengendali Kekentalan Cat:

    1. Alkaff, Z (2002) “Sistem Kendali Kekentalan Cat Dalam Proses Pengecatan”

    Fakultas Teknik, Universitas Mataram.

    Alkaff (2002) melakuakan penelitian yang berjudul “Sistem Kendali

    Kekentalan Cat Dalam Proses Pengecatan” dan bertujuan untuk mengetahui

    cara mendapatkan kekentalan cat sesuai dengan yang diinginkan dan untuk

    mengetahui cara mengendalikan kekentalan cat agar tetap setabil. Dalam

    perancangannya, Alkaff menggunakan motor mixer sebagai tranducer untuk

    mengaduk sekaligus membaca kekentalan cat melalui putaran motor mixer,

    dalam hal ini, modul kendali yang digunakan memiliki rangkaian yang terdiri dari

    3 buah IC yaitu CD4029BM (merupakan presetable binary decade up/down

    counter), AD7510DI (merupakan protected analog switches) dan MC14528B

    (merupakan dual monostable multivibrator). Dalam perancangan ini, Alkaff tidak

    menggunakan metode kontrol seperti kontrol PID, PLC, dan lain sebagainya. Dalam

    kesimpulannya, Alkaff menyarankan, untuk menghasilkan kinerja yang lebih baik

    pada alat ini, dapat ditambahkan suatu rangkaian yang dapat mememori kekentalan

    sesuai dengan yang diinginkan.

    Berdasarkan tinjauan pustaka yang pertama ini dapat dilihat bahwa kendali

    kekentalan cat sudah ada yang membuatnya, akan tetapi masih membutuhkan proses

    pengembangan yang lebih lanjut. Oleh karna itu, penulis memiliki ide untuk

    mengembangkan sistem kendali kekentalan cat dengan menambahkan sistem kontrol PID.

  • 6

    2. Fauziansyah, F (2015) "Desain Kendali PID Dengan Metode Ziegler-Nichols Dan

    Cohen-Coon Menggunakan MATLAB Dan Arduino Pada Plant Level Air" Diploma

    III Teknik Elektronika, Politeknik Negeri Bandung.

    Fauziansyah (2015) melakukan penelitian yang berjudul "Desain Kendali

    PID Dengan Metode Ziegler-Nichols Dan Cohen-Coon Menggunakan MATLAB

    Dan Arduino Pada Plant Level Air" dan bertujuan untuk menangani level

    ketinggian air agar tidak berlebihan. Dalam perancangannya, Fauzan menggunakan

    sistem kontrol PID dimana parameter nilai PID dicari menggunakan metoda

    pertama Ziegler-Nichols dan metoda Cohen-coon. Fauzan mencoba mengenali

    kedua metode, dan mencoba memilih metode yang cocok untuk digunakan dalam

    sistem yang dibuat. Setelah kedua metode dicoba, Fauzan memilih metode pertama

    Ziegler-Nichols sebagai metode terbaik pada sistem yang dibuat, alasannya karna

    respon yang dihasilkan dengan menggunakan metode tersebut sesuai dengan yang

    diinginkan.

    Berdasarkan tinjauan pustaka kedua ini, mengungkapkan bahwa setiap metode

    memiliki karaktristik respon yang berbeda, sehingga dalam penelitian ini penulis akan

    menggunakan metode kedua Ziegler-Nichols yaitu metode osilasi.

    3. Bachtiar, M.M. (2011) "Sistem Kontrol Inverted Pendulum Pada Balanching

    Mobile Robot" Politeknik Elektronika, Negeri Surabaya.

    Bachtiar (2011) melakukan penelitian yang berjudul "Sistem Kontrol

    Inverted Pendulum Pada Balanching Mobile Robot" dan bertujuan untuk

    menentukan keseimbangan robot. Dalam penelitiannya, Mochamad mencoba

    menggunakan kontrol PID sebagai metode kontrol pada sistem yang dibuat. Karna

    sistem yang digunakan merupakan sistem loop tertutup sehingga Mochamad

    mencoba melakukan tuning parameter PID dengan metode Ziegler-Nichols tipe 2.

    Dalam kesimpulannya, didapatkan hasil respon PID robot yaitu overshoot

    masksimal < 20%, steady state < 8%, rise time < 3s dan Mochamad

    mengungkapkan bahwa, berdasarkan hasil tesebut menandakan kontrol PID bekerja

    dengan baik pada sistem yang dibuat.

  • 7

    2.2 DASAR TEORI

    2.2.1 Viskositas dan viscometer

    Menurut Abdullah (2016), Viskositas adalah besaran yang mengukur gesekan

    fluida. Satuan viskositas adalah N.s/��. Satuan viskositas yang lain adalah dyne.s/���,

    satuan ini juga disebut poise (P). Umumnya, koefisien viskositas dinyatakan dalam cP

    (centipoise = 0,001 P).

    Viskometer adalah alat yang digunakan untuk mengukur viskositas fluida. Untuk

    cairan dengan viskositas yang berbeda dengan kondisi aliran, alat yang digunakan disebut

    Rheometer. Alat ukur kekentalan hanya mengukur dengan satu syarat yaitu adanya aliran.

    2.2.2 Pengukuran kekentalan dengan metode cangkir

    Penentuan kekentalan dengan menggunakan cangkir yang bagian bawahnya

    terdapat lubang kecil untuk mengosongkan larutan yang ada pada cangkir tersebut. Selang

    waktu dijadikan sebagai ukuran kekentalan suatu larutan, dan cangkir harus dalam keadaan

    bersih, supaya volume yang ada pada cangkir tidak berubah. Cangkir yang digunakan untuk

    mengukur diisi dengan larutan yang akan diukur sampai penuh kemudian lubang yang ada

    pada bagian bawah dibuka dan mulai menghitung waktu dengan menggunakan stopwatch.

    Setelah larutan yang ada pada cangkir keluar semua maka stopwatch dimatikan dan

    diproleh selang waktu aliran. Dalam metode ini, kekentalan dinyatakan dalam satuan

    waktu.(Alkaff, 2002)

    Gambar 2.1 Alat ukur kekentalan metode cangkir.

    2.2.3 Pengukuran kekentalan dengan metode kelereng jatuh

    Prinsip dalam metode ini adalah, larutan yang akan diukur dimasukkan dalam

    tabung dengan ukuran tertentu. Kemudian kelereng dimasukkan pada tabung tersebut maka

  • 8

    Klereng yangdi lepaskan

    Tabung dan Larutanyang diukur

    Motor Pemutar

    Poros kopel

    Wadah dan Larutan yangdiukur kekentalannya

    Piringan yangberputar

    kelereng akan jatuh ke bawah. Saat kelereng dilepaskan maka stopwatch dihidupkan dan

    mulai menghitung waktu. Apabila kelereng yang dijatuhkan sudah mencapai dasar tabung

    maka stopwatch dimatikan dan mencatat waktu yang ditunjukkan oleh stopwatch. Dalam

    metode ini, kekentalan dinyatakan dalam satuan waktu.(Alkaff, 2002)

    Gambar 2.2 Alat ukur kekentalan metode kelereng jatuh.

    2.2.4 Pengukuran kekentalan dengan metode rotating disk

    Metode ini merupakan penentuan kekentalan dimana larutan yang akan diukur

    dimasukkan ke suatu wadah tertentu dan kemudian larutan tersebut diaduk dengan piringan

    berputar (Rotating Disc). Piringan berputar tersebut diputar menggunakan sebuah motor

    dengan kecepatan konstan. Apabila larutan yang diukur mempunyai kekentalan yang tinggi

    maka kecepatan putar motor akan menjadi lambat dan apabila kekentalanya rendah maka

    kecepatan putar motor menjadi lebih cepat. Perubahan kecepatan putar inilah yang

    digunakan untuk mengetahui perubahan nilai kekentalannya.(Alkaff, 2002)

    Gambar 2.3 Alat ukur kekentalan metode rotating disc.

  • 9

    +-

    KpE(s) M(s)

    2.2.5 Kontroler proporsional

    Kontroler proporsional memiliki keluaran yang sebanding/proporsional dengan

    besarnya sinyal kesalahan (selisih antara besaran yang diinginkan dengan harga aktualnya).

    Secara lebih sederhana dapat dikatakan bahwa keluaran kontroler peroporsional merupakan

    perkalian antara konstanta proporsional dengan masukannya. Perubahan sinyal masukan

    akan segera menyebabkan sistem secara langsung mengubah kelurannya sebesar konstanta

    pengalinya.

    Gambar 2.4 Blok diagram kontroler proporsional.

    Ciri-ciri kontroller proporsional harus diperhatikan ketika kontroler tersebut

    diterapkan pada suatu sistem.

    1. Jika nilai Kp kecil, kontroler proporsional hanya mampu melakukan koreksi

    kesalahan yang kecil, sehingga akan menghasilkan respon sistem yang lambat.

    2. Jika nilai Kp dinaikkan, respon sistemm menunjukkan semakin cepat mencapai

    keadaan mantapnya.

    3. Jika nilai Kp diperbesar sehingga mencapai harga yang berlebihan, akan

    mengakibatkan sistem bekerja tidak setabil, atau respon sistem akan berosilasi.

    2.2.6 Kontroler integral

    Kontroler integral berfungsi menghasilkan respon sistem yang memiliki kesalahan

    keadaan mantap nol. Jika sebuah plant tidak memiliki unsur integrator (1/s), kontroler

    proporsional tidak akan mampu menjamin keluaran sistem dengan kesalahan keadaan

    mantapnya nol. Dengan kontroler integral, respon sistem dapat diperbaiki, yaitu

    mempunyai kesalahan keadaan mantapnya nol. Kontrol integral memiliki karakteristik

    seperti halnya sebuah integral. Keluaran kontroler sangat dipengaruhi oleh perubahan yang

    sebanding dengan nilai sinyal kesalahan. Keluaran kontroler ini merupakan jumlahan yang

  • 10

    +-

    1E(s) M(s)

    T i s

    +-

    E(s) M(s)Td s

    terus menerus dari perubahan masukannya. Jika sinyal kesalahan tidak mengalami

    perubahan, keluaran akan menjaga keadaan seperti sebelum terjadinya perubahan masukan.

    Gambar 2.5 Blok diagram kontroler integral.

    Cirir-ciri kontroler integral harus diperhatikan ketika kontroler tersebut di terapkan

    pada suatu sistem.

    1. Keluran kontroler membutuhkan selang waktu tertentu, sehingga kontroler integral

    cendrung memperlambat respon.

    2. Ketika sinyal kesalahan tidak berharga nol, keluaran kontroler akan bertahan pada

    nilai sebelumnya.

    3. Jika sinyal kesalahan tidak berharga nol, keluaran akan menunjukkan kenaikan atau

    penurunan yang dipengaruhi oleh besarnya sinyal kesalahan dan nilai Ki.

    4. Konstanta nilai Ki yang berharga besar akan mempercepat hilangnya offset. Tetapi

    semakin besar nilai Ki akan mengakibatkan peningkatan osilasi dari sinyal keluaran

    kontroler.

    2.2.7 Kontroler drivatif

    Keluaran kontroler drivatif (diferensial) memiliki sifat seperti halnya operasi

    derivatif. Perubahan yang mendadak pada masukan kontroler, akan mengakibatkan

    perubahan yang sangat besar dan cepat.

    Gambar 2.6 Blok diagram kontrol drivatif.

  • 11

    +-

    1e(t)

    Ti

    Kp

    +Kp e(t) dt

    Kp Tdd e(t)

    dtUmpanBalik

    u(t) m(t)

    +

    +

    Pada kontrol drivatif, ketika masukannya tidak mengalami perubahan, keluaran

    kontroler juga tidak mengalami perubahan, sedangkan ketika sinyal masukan berubah

    mendadak dan naik (berbentuk fungsi step), keluaran menghasilkan bentuk impuls. Jika

    sinyal masukan berubah naik secara perlahan (disebut fungsi ramp), kelurannya justru

    merupakan fungsi step yang besar magnitudenya dan sangat dipengaruhi oleh kecepatan

    naik dari fungsi ramp dan faktor konstanta diferensial Td.

    Karaktristik kontroler diferensial adalah sebagai berikut:

    1. Kontroler ini tidak dapat menghasilkan keluaran bila tidak ada perubahan pada

    masukannya (berupa sinyal kesalahan atau error).

    2. Jika sinyal kesalahan berubah terhadap waktu, maka keluran yang dihasilkan

    kontroler tergantung pada nilai Td dan laju perubahan sinyal kesalahan.

    3. Kontroler diferensial mempunyai suatu karakter untuk mendahului, shingga

    kontroler ini dapat menghasilkan koreksi yang signifikan sebelum pembangkit

    kesalahan menjadi sangat besar. Jadi kontroler diferensial dapat mengantisipasi

    pembangkit kesalahan, memberikan aksi yang bersifat korektif, dan cendrung

    meningkatkan stabilitas sistem.

    4. Kontroler diferensial umumnya dipakai untuk mempercepat respon awal suatu

    sistem, tetapi tidak memperkecil kesalahan pada keadaan tunaknya.

    2.2.8 Kontroler PID

    Setiap kekurangan dan kelebihan dari masing-masing kontroler P, I dan D dapat

    saling menutupi dengan menggabungkan ketiganya secara paralel. Elemen-elemen

    kontroller P, I dan D masing-masing secara keseluruhan bertujuan untuk mempercepat

    reaksi sebuah sistem, menghilangkan offset dan menghasilkan perubahan awal yang besar.

    Gambar 2.7 Blok diagram kontroler PID.

  • 12

    Keluaran dari kontrol PID merupakan jumlahan dari keluaran kontroler

    proporsional, keluaran kontroler integral, dan keluran kontroler drivatif. Karakteristik

    kontroler PID sangat dipengaruhi oleh kontribusi besar dari ketiga parameter (P, I dan D).

    Penyetelan konstanta Kp, Ti, dan Td akan mengakibatkan penonjolan sifat dari masing-

    masing elemen. Satu atau dua dari ketiga konstanta tersebut dapat distel lebih menonjol

    dibanding yang lain. Konstanta yang menonjol itulah akan memberikan kontribusi

    pengaruh pada respon sistem secara keseluruhan. Hasil paralel ketiga parameter tersebut,

    didapatkan persamaan (2-10 sebagai berikut.(Ogata, 1996)

    � (�)

    �(�) = Kp e(t) +

    ��� Kp ∫ e(t) dt + Kp Kd

    ��(�)

    �� (2-1)

    2.2.9 Metode osilasi Ziegler-Nichols

    Tuning parameter PID selalu didasari atas tinjauan terhadap karaktristik yang diatur

    (plant). Metode osilasi didasarkan atas reaksi sistem untaian tertutup. Plant disusun serial

    dengan kontrol PID. Semula, parameter integrator (Ti) disetel tak terhingga dan parameter

    diferensial (Td) disetel sama dengan nol. Parameter proporsional kemudian di naikkan

    bertahap, mulai dari nol sampai mencapai harga yang mengakibatkan reaksi sistem

    berosilasi. Reaksi sistem harus berosilasi dengan magnitude tetap (Sustain oscillation).

    Gambar 2.8 menunjukkan rangkaian untaian tertutup pada metode osilasi ziegler-nichols.

    Gambar 2.8 Close-loop Sistem dengan proporsional kontroller.(Ogata, 1997) Nilai penguatan proporsional pada saat sistem mencapai kondisi sustain oscillation

    disebut ultimate gain (Kcr). Periode dari sustained oscillation disebut ultimate periode

    (Pcr). Gambar 2.9 menggambarkan kurva reaksi untaian tertutup ketika berosilasi.

    Gambar 2.9 Kurva reaksi dengan ultimate periode (Pcr).(Ogata, 1997)

  • 13

    T

    J

    b

    Tuning parameter PID didasarkan terhadap kedua konstanta hasil eksperimen Kcr

    dan Pcr. Ziegler dan Nichols menyarankan penyetelan nilai parameter Kp, Ti, dan Td

    berdasarkan rumus yang diperlihatkan pada gambar 2.10 berikut ini.

    Gambar 2.10 Tabel metode osilasi Ziegler-Nichols.(Ogata, 1997)

    2.2.10 Sistem rotasi mekanika

    Gambar 2.11 Sistem rotasi mekanika.(Ogata, 1996)

    Sistem rotasi mekanika seperti ditunjukkan dalam gambar 2.11. Sistem terdiri dari

    inersia beban dan peredaman gesekan-liat. Untuk sistem rotasi mekanika demikian, maka

    hukum Newton kedua menyatakan:

    J.a = ∑ T (2-2)

    dengan J = momen inersia dari beban, (Kg-��)

    a = percepatan sudut dari beban, (Rad/��)

    T = torsi yang diterapkan ke sistem, (N-m)

  • 14

    Penerapan hukum Newton kedua terhadap sistem, didapatkan persamaan:

    Jὠ = - bω + T (2-3)

    dengan J = momen inersia beban, (Kg-��)

    b = koefisien gesekan-liat, (��

    ���/�)

    ω = kecepatan sudut, (rad/s)

    T = torsi, (N-m)

    Persamaan terakhir dapat ditulis sebagai berikut:

    Jὠ + bω = T (2-4)

    2.2.11 Kecepatan sudut

    Pada gerak melingkar, arah gerak benda selalu menyinggung lintasan seperti yang

    diperlihatkan pada gambar 2.12 berikut ini.

    Gambar 2.12 Arah kecepatan benda bergerak melingkar.(Abdullah, 2016)

    Untuk menentukan kecepatan benda yang melakukan gerak melingkar,

    terlebihdahulu didefinisikan besaran kecepatan sudut ω. Kecepatan sudut menyatakan

    perbandingan sudut yang ditempuh benda terhadap waktu. Untuk perubahan tersebut

    diilustrasikan pada gambar 2.13. Dengan definisi tersebut maka rumus untuk kecepatan

    sudut adalah:

    ω = �

    � (2-5)

  • 15

    Gambar 2.13 Hubungan kecepatan sudut dengan laju linear.(Abdullah, 2016)

    2.2.12 Pengontrolan motor DC

    Rangkaian ekivalen dari sebuah motor DC dengan pengontrolan jangkar dapat

    ditunjukkan seperti dalam gambar 2.14 berikut ini.

    Gambar 2.14 Rangkaian ekivalen motor DC.(Pitowarno, 2007)

    Keterangan:

    �� = Tegangan armature yang dikenakan pada kumparan (Volt)

    ia = Arus kumparan jangkar (A)

    Ra = Resistansi kumparan jangkar (Ω)

    La = Induktansi kumparan jangkar (henry)

    �� = Gaya gerak listrik balik atau emf balik (Volt)

    T = Torsi yang diberikan oleh motor (Nm)

  • 16

    ω = Kecepatan sudut putaran (Rad/s)

    θ = Perpindahan sudut dari poros motor (Rad)

    J = Momen inersia ekivalen dari motor dan beban pada poros motor (Kg-��)

    b = Koefisien gesekan viskos dan beban pada poros motor (��

    ���/�)

    Torsi T yang dihasilkan motor adalah berbanding lurus dengan hasil kali dari arus

    kumparan Ia.

    T = K.Ia (2-6)

    Dengan K adalah konstanta torsi motor. Bila kumparan berputar, maka tegangan

    akan sebanding dengan hasil kali fluks dan kecepatan sudut yang diinduksikan pada

    kumparan. Untuk fluks yang konstan, tegangan induksi ��berbanding lurus dengan

    kecepatan sudut ( ω = ��

    �� ), atau:

    �� =�� . ��

    �� (2-7)

    Dengan ��adalah emf balik dan �� adalah konstanta emf balik.

    Dari gambar 2.14 diatas, persamaan umum dari motor DC adalah:

    �� = La. ���

    �� + Ra.Ia + �� (2-8)

    Arus jangkar menghasilkan torsi yang bekerja terhadap inersia dan gesekan,

    sehingga didapatkan persamaan torsi T, yaitu:

    � ὠ + b ω = T = K.Ia (2-9)

    �. ���

    �� + �.

    ��

    �� = T = K.Ia (2-10)

    Dalam bentuk laplace adalah:

    ( ��� + �s) θ(s) = T = K.Ia (s) (2-11)

    Dari persamaan (2-8), berdasarkan hukum kirchoff, V=I.R atau I=V/R maka

    didapatkan persamaan arus Ia dalam bentuk laplace sebagai berikut:

    Ia (s) = ��(�)���(�)

    ������ (2-12)

  • 17

    Dengan mensubtitusikan persamaan (2-12) ke persamaan (2-11) maka didapatkan

    persamaan (2-13) sebagai berikut.

    ( ��� + �s) θ(s) = T = K(��(�)���(�)

    ������) (2-13)

    Dari persamaan (2-13), didapatkan fungsi alih motor DC, yaitu:

    �(�)

    ��(�) =

    �(������(�������)���������) (2-14)

    Jika motor DC menggunakan 2 gear yang membentuk gearbox dengan rasio, n =

    N1/N2 maka persamaannya menjadi:

    �(�)

    ��(�) =

    ��

    �(������(�������)���������) (2-15)

    2.2.13 Solenoid valve

    Gambar 2.15 Solenoid valve.(Ogata, 1997)

    Solenoid valve merupakan suatu jenis komponen elektrik yang berfungsi untuk

    menghentikan atau meneruskan aliran suatu cairan. Solenoid valve terdiri dari sebuah

    kumparan yang berbentuk silinder dimana pada bagian tengahnya terdapat sebuah inti besi

    yang dibuat dengan magnet yang disebut plugger. Pada prinsipnya, apabila pada kumparan

    dialiri arus listrik maka akan menimbulkan medan magnet segingga akan menarik plugger

    ke bagian tengah kumparan dan akibatnya akan membuka katup. Dan jika aliran listrik

    dimatikan maka akan menghilangkan medan magnet dan plugger akan bergerak kembali ke

    posisi semula.

  • Pada solenoid valve dapat ditrapkan aksi kontrol dua posisi atau on

    sistem kontrol dua posisi, elemen pembangkit hanya memiliki dua posisi tertentu

    dan off.

    2.2.14 Perhitungan rasio gear

    Rasio gear atau perbandingan gigi gear adalah angka yang menunjukkan tingkat

    ukuran besar kecilnya antara gigi

    percepatan. Adapun cara menghitung kombinasi dua

    Untuk kembinasi 2 gear misalnya adalah gear A dan Gear B adalah

    Rasio gear = A : B

    Gambar 2.

    Untuk kembinasi 4 gear adalah misalnya Gear A, B, C dan Gear D

    Rasio gear = (B : A) x (D : C)

    Untuk kombinasi 5 gear adalah misalnya gear A, B, C, D dan gear E

    Rasio gear = ( B : A) x (E : C) x (D : E)

    Contoh:

    Jumlah gigi pada Gear A = 100, B = 50, C =

    Rasio gearnya = (100 : 50) x (40 : 20) = 4

    Jadi, rasio gearnya adalah

    menghasilkan 1 kali putaran output pada poros keluaran transmisi.

    valve dapat ditrapkan aksi kontrol dua posisi atau on

    sistem kontrol dua posisi, elemen pembangkit hanya memiliki dua posisi tertentu

    asio gear

    Rasio gear atau perbandingan gigi gear adalah angka yang menunjukkan tingkat

    ukuran besar kecilnya antara gigi-gigi pada transmisi pada masing

    percepatan. Adapun cara menghitung kombinasi dua gear atau lebih sebagai berikut:

    Untuk kembinasi 2 gear misalnya adalah gear A dan Gear B adalah

    Gambar 2.16 Perhitungan rasio gear.(Khurmi, 2005)

    Untuk kembinasi 4 gear adalah misalnya Gear A, B, C dan Gear D

    : A) x (D : C)

    Untuk kombinasi 5 gear adalah misalnya gear A, B, C, D dan gear E

    Rasio gear = ( B : A) x (E : C) x (D : E)

    Jumlah gigi pada Gear A = 100, B = 50, C = 40, D = 20

    (100 : 50) x (40 : 20) = 4

    Jadi, rasio gearnya adalah 4, maksudnya adalah 4 kali putaran kopel akan

    menghasilkan 1 kali putaran output pada poros keluaran transmisi.

    18

    valve dapat ditrapkan aksi kontrol dua posisi atau on-off. Dalam

    sistem kontrol dua posisi, elemen pembangkit hanya memiliki dua posisi tertentu yaitu on

    Rasio gear atau perbandingan gigi gear adalah angka yang menunjukkan tingkat

    gigi pada transmisi pada masing-masing tingkat

    gear atau lebih sebagai berikut:

    Untuk kembinasi 2 gear misalnya adalah gear A dan Gear B adalah

    Untuk kombinasi 5 gear adalah misalnya gear A, B, C, D dan gear E

    4, maksudnya adalah 4 kali putaran kopel akan

  • 19

    VB

    VB

    V Supply V Supply

    Motor

    MotorIc

    Ic

    (a) Common Emitter (b) Common Collector

    2.2.15 Penggerak analog motor DC

    Sistem penggerak analog berupa linier power amplifier yang ditempatkan diatanara

    pengatur dan motor. Biasanya berupa penguat arus sedangkan tegangan keluaran boleh

    lebih kecil atau lebih besar dari tegangan input motor.

    Rangkaian penggerak analog yang sederhana adalah amplifier kelas A yaitu amplifier yang

    menggunakan sebuah transistor saja. Rangkaiannya bisa berupa CE (common emitter) yang

    memberikan gain penguatan arus sekaligus tegangan atau CC (common colector) yang

    memberikan gain pengutan arus saja.

    Gambar 2.17 Konfigurasi penggerak analog pada motor DC.

    Cara kerja kedua rangkaian penggerak ini adalah sama, saat tegangan basis (VB)

    naik melampui tegangan forward-bias maka teransistor akan on dan memberikan arus

    colector mengalir. Arus colector 30 sampai 100 kali lebih besar dari arus basis tergantung

    dari gain transistor (hfe). Saat transistor on, arus colector ditentukan oleh VB. Tetapi

    amplifier kelas A sangat tidak efisien, saat transistor on penuh arus colector mengalir

    sepenuhnya tetapi saat transistor setengah menyala (half-on) menyebabkan arus colector

    yang mengalir menjadi setengah juga. Half-on terjadi karena panas yang ditimbulkan oleh

    transistor menyebabkan dayanya berkurang.

  • 20

    2.2.16 Arduino UNO

    Gambar 2.18 Arduino UNO.(Santoso, 2015)

    Arduino UNO adalah sebuah board mikrokontroler yang didasarkan pada ATmega

    328p. Arduino UNO mempunyai 14 pin digital input/output (6 di antaranya dapat

    digunakan sebagai output PWM, 6 input Analog, sebuah osilator Kristal 16 MHz, sebuah

    koneksi USB, sebuah powerjack, sebuah ICSP header, dan sebuat tombol reset. Arduino

    UNO memuat semua yang dibutuhkan untuk menunjang mikrokontroler, mudah

    menghubungkannya ke sebuah computer dengan sebuah kabel USB atau mensuplainya

    dengan sebuah adaptor AC ke DC atau menggunakan baterai untuk memulainya. Arduino

    UNO berbeda dari semua board Arduino sebelumnya, Arduino UNO tidak menggunakan

    chip driver FTDI usb-to-serial. Sebaliknya, fitur-fitur Atmega16U2, Atmega8U2 sampai ke

    versi R2 diprogram sebagai sebuah pengubah USB ke serial. Revisi 2 dari board Arduino

    UNO mempunyai sebuah resistor yang menarik garis 8U2 HWB ke ground, yang

    membuatnya lebih mudah untuk diletakkan ke dalam DFU mode. Revisi 3 dari board

    Arduino UNO memiliki fitur-fitur baru sebagai berikut:

    Pinout 1.0: ditambah pin SDA dan SCL yang dekat dengan pin AREF dan dua pin

    baru lainnya yang diletakkan dekat dengan pin RESET, IOREF yang

    memungkinkan shield-shield untuk menyesuaikan tegangan yang disediakan dari

    board. Untuk ke depannya, shield akan dijadikan kompatibel/cocok dengan board

    yang menggunakan AVR yang beroperasi dengan tegangan 5V dan dengan Arduino

    DUE yang beroperasi dengan tegangan 3.3V. Yang ke-dua ini merupakan sebuah

    pin yang tak terhubung, yang disediakan untuk tujuan kedepannya.

    Sirkit RESET yang lebih kuat

    http://arduino.cc/en/Hacking/DFUProgramming8U2

  • 21

    Atmega 16U2 menggantikan 8U2

    Tabel 2.1 Ringkasan spesifikasi Arduino UNO.

    Ringkasan

    Mikrokontroller ATmega328P

    Tegangan pengoperasian 5 v

    Tegangan input yang disarankan 7-12 v

    Batas tegangan input 6-20 v

    Jumlah pin I/O digital 14 (6 menyediakan I/O PWM)

    Jumlah pin input analog 6

    Arus DC tiap pin I/O 40 mA

    Arus DC untuk pin 3.3V 50 mA

    Memori flash 32 KB

    Sram 2 kb

    Eeprom 1 kb

    2.2.17 Power Arduino UNO

    Arduino UNO dapat disuplai melalui koneksi USB atau dengan sebuah power

    suplai eksternal. Sumber daya dipilih secara otomatis. Suplai eksternal (non-USB) dapat

    diperoleh dari sebuah adaptor AC ke DC atau battery. Adaptor dapat dihubungkan dengan

    mencolokkan sebuah center-positive plug yang panjangnya 2,1 mm ke power jack dari

    board. Kabel lead dari sebuah battery dapat dimasukkan dalam header/kepala pin Ground

    (Gnd) dan pin Vin dari konektor POWER.

    Board Arduino UNO dapat beroperasi pada sebuah suplai eksternal 6 sampai 20 Volt.

    Jika disuplai dengan yang lebih kecil dari 7 V, kiranya 5 Volt mungkin mensuplai kecil dari

    5 Volt dan board Arduino UNO bisa menjadi tidak stabil. Jika menggunakan suplai yang

    lebih dari besar 12 Volt, voltage regulator bisa kelebihan panas dan membahayakan board

    Arduino UNO. Range yang direkomendasikan adalah 7 sampai 12 Volt.

    2.2.18 Komunikasi Arduino UNO

    Arduino UNO mempunyai sejumlah fasilitas untuk komunikasi dengan sebuah

    komputer atau Arduino lainnya atau mikrokontroler lainnya. Atmega 328 menyediakan

    serial komunikasi UART TTL (5V), yang tersedia pada pin digital 0 (RX) dan 1 (TX).

    Sebuah Atmega 16U2 pada channel board serial komunikasinya melalui USB dan muncul

    sebagai sebuah port virtual ke software pada komputer.

  • 22

    Software Arduino mencakup sebuah serial monitor yang memungkinkan data

    tekstual terkirim ke dan dari board Arduino. LED RX dan TX pada board akan menyala

    ketika data sedang ditransmit melalui chip USB-to-serial dan koneksi USB pada komputer

    (tapi tidak untuk komunikasi serial pada pin 0 dan 1). Sebuah Software Serial library

    memungkinkan untuk komunikasi serial pada beberapa pin digital Arduino UNO. Atmega328 juga

    mensupport komunikasi I2C (TWI) dan SPI. Software Arduino mencakup sebuah Wire library

    untuk memudahkan menggunakan bus I2C.

    2.2.19 Programming Arduino UNO

    Arduino UNO dapat diprogram dengan software Arduino.cc. ATmega328 pada

    Arduino UNO hadir dengan sebuah bootloader yang memungkinkan untuk mengupload

    kode baru ke ATmega328 tanpa menggunakan pemrogram hardware eksternal.

    ATmega328 berkomunikasi menggunakan protokol STK500. Pengguna dapat membypass

    bootloader dan program mikrokontroler melalui ICSP (In-Circuit Serial Programming).

    2.2.20 PWM Arduino UNO

    Sebagian kaki/pin Arduino UNO support PWM (Pulse With Modulation), kaki yang

    support PWM ditandai dengan adanya tilde (~) didepan angka pinnya, seperti pada pin 3, 5,

    6 dan seterusnya. Frekuensi yang digunakan dalam Arduino UNO untuk PWM adalah 500

    Hz (500 siklus dalam 1 detik). Jadi, dalam pengaplikasian Arduino UNO untuk menghidu-

    matikan LED, maka Arduino UNO bisa menghidup-matikan LED sebanyak 500 kali dalam

    1 detik.

    Untuk menggunakan PWM dalam penulisan program digunakan fungsi

    analogWrite(). Nilai yang bisa dimasukkan pada fungsi tersebut adalah antara 0 hingga

    255. Nilai 0 berarti pulsa yang diberikan untuk setiap siklus selalu 0 volt, sedangkan nilai

    255 berarti pulsa yang diberikan selalu bernilai 5 volt.

    Untuk aplikasi Arduino UNO dalam mengendalikan motor DC dapat dipahami

    terlebih dahulu mengenai pengaturan putran motor DC. Pada dasarnya putaran motor DC

    secara umum berbanding lurus dengan tegangan terminalnya. Untuk mendapatkan putaran

    motor DC yang rendah maka pada motor DC diberi tegangan yang rendah dan sebaliknya

    untuk mendapatkan putaran motor DC yang tinggi maka pada motor DC diberi tegangan

    yang lebih tinggi. Dengan demikian, masalah yang harus diselesaikan pada rangkaian

    pengendali motor DC adalah bagaimana membuat tegangan motor DC dapat divariasi

    http://www.arduino.cc/en/Reference/SoftwareSerial

  • 23

    (dapat diatur mulai dari 0 volt hingga tegangan maksimum secara linear). Secara teori,

    pengendalian putaran motor DC dapat diperoleh dengan memanfaatkan rangkaian penguat

    transistor yang tegangan atau arus basisnya dapat diatur untuk mendapatkan tegangan

    kolektor yang variatif.

    Teknik PWM adalah salah satu teknik manipulsi dalam pengendalian prangkat

    elektronik yang menggunakan prinsip cut-off dan Saturasi. Transistor didesain bekerja

    dengan karaktristik mirip linear, namun sebenarnya menggunakan mekanisme On-OFF.

    Dalam aplikasi untuk pengendali motor DC (Driver motor DC) secara umum, pada bagian

    basis transistor diberikan sinyal PWM. Dalam hal ini, untuk mendapatkan tegangan

    kolektor yang variatif maka sinyal PWM yang diinputkan pada basis dapat divariasikan

    dari 0 Hz hingga 2000 Hz dan sesuai dengan kemampuan transistor. Pembangkitan sinyal

    PWM dapat dilakukan dengan berbagai rangkaian timer. Untuk Arduino UNO, sinyal

    PWM dapat dibangkitkan melalui pin PWM arduino UNO. Lebarnya pulsa PWM

    dinyatakan dalam Duty Cycle.

    Gambar 2.19 Siklus pulsa PWM.(Santoso, 2015)

    Dari gambar 2.19 dapat diilustrasikan siklus pulsa PWM Arduino UNO. Duty Cycle

    50 % dari 255 (nilai 127), maka setengah siklus akan bernilai 5 volt dan setengahnya

    bernialai 0 volt. Sedangkan jika Duty Cycle 75 % dari 255 maka 1/4 siklus akan bernilai 5

    volt dan 3/4 sisanya bernilai 0 volt, dan ini akan terjadi 500 kali dalam 1 detik.

    2.2.21 Pin analog Arduino UNO

    Pada Arduino UNO terdapat 6 pin yang berfungsi mengubah data analog menjadi

    data digital. Pin-Pin analog Arduino UNO ini adalah pin A0, A1, A2, A3, A4, dan A5. Pin

    analog Arduino UNO dapat menerima nilai hingga 10 bit sehingga dapat mengkonversi

    data analog menjadi 1024 atau (2�� = 1024). Artinya nilai 0 memperentasikan tegangan 0

    volt dan nilai 1023 mempersentasikan tegangan 5 volt. Mengapa digunakan nilai 1023

    untuk mempersentasikan tegangan 5 volt? Mengapa tidak menggunakan nilai 1024? Perlu

    diketahui bahwa jawaban dari pertanyaan tersebut adalah karna pembacaan data dimulai

    dari angka 0 dan bukan dari angka 1 sehingga nilai angka terbesar untuk data 10 bit adalah

  • 24

    1023. Pin analog Arduino UNO berfungsi mengkonversi data analog menjadi data digital.

    Proses konversi dari analog menjadi digital ini disebut ADC (analog to digital converter).

    Misalnya, untuk mengkonversi tegangan 5 volt menjadi data digital 10 bit, dapat dihitung

    dengan cara:

    �����

    ���� = 0,004887585 Volt

    Artinya, setiap 1 angka desimal mewakili tegangan sebesar 0,004887585 volt.

    Misalnya, jika data analog bernilai 512 maka dapat dihitung tegangannya, yaitu:

    512 x �����

    ���� = 2,5 Volt atau

    512 x 0,004887585 = 2,5 Volt

    Dari cara yang telah dipaparkan diatas dapat dibuat sebuah program Arduino UNO

    yang difungsikan dalam membaca data analog. Adapun contoh program Arduino UNO

    untuk membaca data analog dan kemudian ditampilkan di LCD karakter 16x2 diperlihatkan

    pada tabel 2.2 berikut ini.

    Tabel 2.2 Contoh program baca data analog Arduino UNO.

    #include LiquidCrystal lcd(8, 9, 10, 11, 12, 13); void setup() { lcd.begin(16, 2); lcd.setCursor(0, 0); lcd.print("Baca Analog"); } void loop() { { int Analog = analogRead(A0); float Baca_Analog = Analog * (5.0 / 1023.0); lcd.setCursor(0,1); lcd.print("Vo="); lcd.print(Baca_Analog); lcd.print("v"); lcd.print(" "); delay(600); } }

  • 25

    2.2.22 Power supply dengan LM317

    IC LM317 merupakan jenis IC regulator tegangan dimana dengan IC tersebut, dapat

    dibuat sebuah rangkaian power supply dengan output tegangan yang dihasilkan dapat

    divariasikan dari 1,2 Volt hingga 37 Volt. Berdasarkan datasheet IC LM317, Maximum

    rating dari IC LM317 ini diperlihatkan pada gambar 2.20.

    Gambar 2.20 Tabel kemampuan maksimum IC LM317.(Datasheet LM317, 2006)

    Dalam mengaplikasikan LM317 sebagai power supply, dapat dipahami dengan

    melihat rangkaian sederhana IC LM317 sebagai berikut.

    Gambar 2.21 Rangakain sederhana IC LM317.(Boylestad and Nashelesky, 2006)

    Dari gambar 2.21 rangkaian sederhana IC LM317, dapat dihitung tegangan keluaran

    Vo dengan persamaan (2-16) berikut ini.

  • Vo = V ref (1 + ��

    ��) + I adj. R2

    Pada datasheet IC LM317, tegangan referensi V ref = 1,25 v dan arus adjustable I

    adj = 100 μA.

    Contoh : Tentukanlah output Vo dari rangkaian berikut ini

    Gambar 2.22 Rangkaian soal LM317

    Jawab: Vo = 1,25 (1 +

    2.2.23 IC LM2917 (Frekuensi to Voltage C

    Konversi frekuensi ke tegangan dengan IC LM2917, digunakan

    berikut.

    Gambar 2.

    Gambar 2.23 merupakan rangkaian LM2917 yang diaplikasikan sebagai

    pengkonversi frekuensi ke tegangan. Dalam pengaplikasian LM2917

    ) + I adj. R2

    Pada datasheet IC LM317, tegangan referensi V ref = 1,25 v dan arus adjustable I

    Tentukanlah output Vo dari rangkaian berikut ini!:

    Rangkaian soal LM317.(Boylestad and Nashelesky, 2006)

    Vo = 1,25 (1 + �,���

    ����) + 100 μA. 1,8 �� = 10,8 Volt.

    Frekuensi to Voltage Converter)

    Konversi frekuensi ke tegangan dengan IC LM2917, digunakan rangkaian sebagai

    Gambar 2.23 Rangkaian LM2917.(Datasheet LM2917, 1995)

    merupakan rangkaian LM2917 yang diaplikasikan sebagai

    pengkonversi frekuensi ke tegangan. Dalam pengaplikasian LM2917 sebagai pengkonversi

    26

    (2-16)

    Pada datasheet IC LM317, tegangan referensi V ref = 1,25 v dan arus adjustable I

    (Boylestad and Nashelesky, 2006)

    rangkaian sebagai

    merupakan rangkaian LM2917 yang diaplikasikan sebagai

    sebagai pengkonversi

  • 27

    ke tegangan dengan menggunakan rangkaian seperti gambar 2.23, rumus yang digunakan

    untuk menghitung nilai tegangan output (V out) yang dihasilkan adalah:

    V out = Vz x F input x C1 x R1 x K (2-17)

    dimana : V out : Tegangan output yang dihasilkan (Volt)

    Vz : Tegangan zener = 7,56 volt

    F input : Frekuensi yang diinputkan (Hz)

    C1 : Nilai kapasitor C1 (Farad)

    R1 : Nilai resistansi R1 (Ω)

    K : Gain = 1

    Pemilihan kapasitor C1 dan R1

    Ada beberapa keterbatasan pada R1 dan C1 yang harus di pertimbangkan untuk

    kinerja yang optimal. Untuk operasi yang akurat, pemilihan kapasitor C1 harus lebih besar

    dari 500 pF. Karna nilai kapasitor yang kecil dapat menyebabkan kesalahan arus pada R1,

    terutama pada saat suhu rendah. Pemilihan nilai R1 juga perlu dipertimbangkan. Arus

    keluran pada pin 3 secara internal adalah tetap dan karena itu Vo/R1 harus kurang dari atau

    sama dengan nilai ini. Jika R1 terlalu besar, itu bisa menjadi fraksi yang signifikan dari

    inpedansi output pada pin 3 yang menurunkan linearitas. Tegangan ripple juga harus di

    pertimbangkan dan ukuran C2 dipengaruhi oleh R1. Persamaan yang menggambarkan

    ripple pada pin 3 adalah:

    V ripple = ���

    � x ��

    �� x ( 1 -

    ����������

    �� ) pk - pk (2-18)

    Nilai R1 dapat dipilih secara independent, namun waktu respon yang dibutuhkan V

    out untuk meningkatkan tegangan tergantung dari nilai C2, sehingga ripple, waktu respon

    dan linearitas harus di atur secara cermat. Sebagai pertimbangan ahir, frekuensi masukan

    maksimum ditentukan oleh Vz, C1 dan I2, sehingga:

    F max = ��

    ����� (2-19)

  • 28

    Menggunakan Zener Regulasi (LM2917)

    Bagi yang memilih aplikasi LM2917 sebagai zener regulasi. Pertimbangan yang

    paling penting adalah pemilihan resistor dalam menurunkan pasokan yang diatur. Op-amp

    yang digunakan membutuhkan arus 3 mA untuk beroperasi. Sebagai contoh, jika pasokan

    baku bervariasi dari 9 v ke 16 v, resistansi 470 Ω akan meminimalkan variasi tegangan

    zener 160 mV. Jika resistansi yang digunakan dibawah 400 Ω atau lebih dari 600 Ω maka

    variasi zener cepat naik diatas 200 mV untuk variasi input yang sama. Berdasarkan nilai C1

    dan R1 tersebut, dengan tegangan zener 7,56v, dihasilkan tegangan output sebesar 0,9979

    volt dengan input frekuensi 66 Hz. Adapun contoh perhitungannya adalah:

    V out = 7,56 volt x 66 Hz x 20 nF x 100 kΩ x 1

    Vout = 0,9979 Volt

    Jika nilai C1 dibesarkan (misalnya C1 = 30 nF), dengan F input 66 Hz maka

    tegangan output yang dihasilkan adalah sebesar 1,49688 Volt. Artinya, semakin besar nilai

    kapasitor C1 maka tegangan output yang dihasilkan akan semakin besar.

    2.2.24 Schmitt trigger dengan IC SN74LS14

    IC SN74LS14 merupakan sebuah IC yang di desain dengan gerbang logika inverter

    yang dapat menerima standar sinyal masukan dan memberikan tingkat output yang tajam.

    IC SN74LS14 mampu mengubah perlahan-lahan sinyal masukan menjadi bentuk sinyal

    yang turun naiknya sangat tajam, walaupun bentuk sinyal masukannya secara bebas. Range

    overasi IC SN74LS14 sebagai trigger dapat dilihat pada gambar 2.24 yang diambil dari

    datasheetnya.

    Gambar 2.24 Range operasi IC SN74LS14.(Datasheet SN74LS14, 2002)

  • 29

    +

    -

    e 1 e2

    e1 = e2

    +

    -

    +

    -

    +

    -

    R2 R4

    R1 R3

    e out

    e2

    e1

    2.2.25 Op-amp sebagai buffer

    Rangkaian op-amp yang berlaku sebagai sebuah buffer diperlihatkan pada gambar

    2.25. Pada rangkaian ini, tegangan keluaran harus mengambil nilai yang sama besar dengan

    nilai tegangan masukan untuk memaksa agar sinyal tegangan masukan diferensial nol.

    Rangkaian ini memiliki impedansi masukan yang tak terhingga, impedansi keluaran nol

    dan gain sama dengan satu.(Boylestad and Nashelesky, 2006)

    Gambar 2.25 Rangkaian op-amp buffer.

    2.2.26 Op-amp sebagai pengurang

    Gambar 2.26 Rangkaian op-amp pengurang.

    Rangkaian pada gambar 2.26 memberikan prinsip kerja dari sebuah op-amp yang

    beroperasi secara diferensial sebagai sebuah pengurang. Tegangan pada terminal keluaran

    dihitung dengan persamaan:

    e out = ��

    ����� . �����

    �� . e1 -

    ��

    �� . e2 (2-20)

    2.2.27 Regresi linear sederhana

    Salah satu tujuan analisis data ialah untuk memperkirakan atau meramalkan atau

    memperhitungkan besarnya efek atau pengaruh kuantitatif dari perubahan suatu kejadian

  • 30

    terhadap kejadian yang lainnya. Yang berhubungan dengan peramalan dan kesalahan

    peramalan disebut regresi. Sedangkan pengukuran hubungan antara variabel dinamakan

    proses korelasi.(Supranto, 2009)

    Apabila dua variabel X dan Y mempunyai hubungan (korelasi), maka perubahan

    nilai variabel yang satu akan mempengaruhi nilai variabel lainnya. Hubungan variabel

    dapat dinyatakan dalam bentuk fungsi ( misalnya Y = 2 + 3X ). Apabila bentuk fungsinya

    sudah diketahui, maka dengan mengetahui nilai suatu variabel X maka nilai variabel Y

    dapat di perkirakan/diramalkan.

    Tidak mungkin untuk memperkirakan hubungan antara dua variabel tanpa membuat

    asumsi terlebih dahulu mengenai bentuk hubungan yang dinyatakan dalam fungsi tertentu.

    Untuk fungsi linear, mempunyai bentuk persamaan sebagai berikut.

    Y = a + bX (2-21)

    Dimana a dan b adalah konstanta atau parameter yang nilainya harus di estimasi.

    Parameter a dan b dengan metode kuadrat terkecil, yaitu suatu metode yang digunakan

    untuk menghitung nilai a dan b, sedemikian rupa sehingga jumlah kesalahan kuadrat

    memiliki nilai terkecil. Adapun persamaan yang digunakan untuk mencari nilai a dan b

    dengan metode kuadrat terkecil adalah:

    b = (�∑��)�(∑�.∑�)

    (�∑��)�((∑�)�) (2-22)

    a = Y� + b X� (2-23)

  • 31

    BAB III PERANCANGAN SISTEM

    3.1 Perancangan sistem secara umum

    Secara umum, perancangan sistem pengendali kekentalan cat diperlihatkan pada

    diagram blok berikut ini:

    Gambar 3.1 Diagram blok sistem pengendali kekentalan cat.

    Sistem pengendali kekentalan cat ini dirancang sesuai dengan diagram blok yang

    diperlihatkan pada gambar 3.1. Berdasarkan diagram blok tersebut, cara kerja dari sistem

    pengendali kekentalan cat ini ada 2 macam:

    1. Kendali kekentalan cat dengan cara manual.

    2. Kendali kekentalan cat dengan cara otomatis.

    Komputer (GUI

    MATLAB)

    Unit Kontrol (Arduino Uno)

    Driver kran 1 & 2

    Kran Kendali

    OutPut

    Sensor Speed

    Schmitt Trigger

    Op-amp Pengurang

    Tombol Manua 1 &

    2

    F/V Converter

    Switch Saklar geser

  • 32

    Cara kerja manual:

    Pada saat tombol manual 1 ditekan maka terjadi aliran cat ke wadah campuran dan

    begitu juga pada saat tombol manual 2 ditekan maka akan terjadi aliran pencair cat ke

    wadah campuran. Hasil campuran antara cat dan pencair cat akan diaduk oleh pengaduk

    dan akan di deteksi kekentalan hasil campurannya melalui putaran motor sensor yang di

    kopel dengan sensor putaran dan hasil pendeteksian akan ditampilkan pada display LCD

    16x2. Cara ini bertujuan untuk mengetahui tingkat perbandingan pencampuran cat dan

    pencair cat yang diinginkan dan nilai hasil pendeteksiannya dijadikan Setpoint pada cara

    kerja otomatis..

    Cara kerja otomatis:

    Dalam cara kerja otomatis ini akan diterapkan sistem kontrol PID dimana nilai

    kekentalan hasil dari cara kerja manual akan digunakan sebagai nilai Setpoint pada cara

    kerja otomatis ini. Sebelum menerapkan sistem otomatis, telah dilakukan tuning parameter

    PID dan hasil tuning parameter PID dimasukkan pada program Arduino UNO. Dalam

    penelitian ini, tuning parameter PID dicoba menggunakan metode osilasi Ziegler-Nichols.

    Kemudian, setelah parameter tersebut dimasukkan pada program Arduino UNO, maka

    Arduino UNO akan mengontrol pergerakan masing-masing kran kendali melalui masing-

    masing Driver kran kendali, sehingga terjadi aliran cat dan pencair cat melalui masing-

    masing kran kendali. Hasil campuran cat dan pencair cat akan diaduk oleh pengaduk dan

    dibaca oleh sensor melalui kecepatan putar motor sensor. Semakin tinggi kekentalan cat

    maka kecepatan putar motor sensor semakin lambat dan sebaliknya semakin kurang

    kekentalan cat tersebut maka kecepatan putar motor sensor semakin cepat. Dalam

    pembacaan kecepatan putar akan digunakan sensor kecepatan putar (Optocoupler).

    3.2 Perancangan perangkat keras sistem

    Perancangan perangkat keras sistem terdiri dari sistem mekanik yang meliputi

    desain kontruksi sistem dan lain-lain, dan sistem elektronik yang meliputi rangkaian sensor

    kecepatan, rangkaian schmitt trigger, rangkaian pengkonversi frekuensi ke tegangan,

    rangkaian op-amp pengurang, rangkaian power supply, rangkaian unit kontrol, dan

    rangkaian elektronik tambahan lainnya.

  • 33

    Wadah cat Wadah pencair cat

    Wadah campuran

    Kran kendali 2

    Poros kopel

    Benda putar

    Kran kendali 1

    Motor sensor

    Sensor speedRotary enkoder

    3.3 Desain kontruksi sistem

    Gambar 3.2 Kontruksi sistem.

    Desain kontruksi sistem kendali kekentalan cat ini dibuat seperti yang diperlihatkan

    pada gambar 3.2. Terdapat tiga buah wadah yaitu wadah cat, wadah pencair cat dan wadah

    campuran. Dua buah kran kendali yaitu kran kendali 1 untuk kendali aliran cat dan kran

    kendali 2 untuk kendali aliran pencair cat. Pengaduk dibuat seperti pengaduk pada mixer.

    Pengaduk akan di gabungkan dengan tranducer dimana pada tranducer tersebut terdapat

    benda putar yang berfungsi untuk mendeteksi gesekan putaran dengan cat yang sudah

    tercampur dengan pencair cat yang terdapat dalam wadah campuran. Untuk sensor

    kecepatan, akan digunakan sensor optocoupler dengan piringan enkodernya yang dikopel

    dengan poros motor sensor.

    3.4 Perancangan mekanik sistem

    Mekanik sistem terdiri dari kerangka alat, wadah cat, wadah pencair cat, wadah

    campuran, pengaduk dan rangkaian tranducer, dan kran kendali.

    3.4.1 Kerangka alat

    Kerangka alat dibuat menggunakan besi siku dengan ketebalan 1,5 mm dan terdapat

    baut pendukung kerangka alat. Adapun tujuan dari penggunaan besi siku dan baut dalam

    pembuatan kerangka alat adalah agar alat yang sudah jadi, mudah untuk dimodifikasi

  • 34

    kembali jika ditemukan model kerangka alat yang tidak seimbang setelah pemasangan

    keseluruhan.

    Gambar 3.3 Kerangka alat.

    3.4.2 Wadah cat

    Dalam penelitian ini digunakan cat tembok yang berukuran 5 kg sebagai bahan

    penelitian, maka wadah cat dibuat dengan daya tampung ± 4 liter menggunakan stainless.

    Tujuannya adalah agar dapat menampung cat ukuran 5 kg yang volumenya sekitar ± 2,7

    liter dalam satu kemasan.

    Gambar 3.4 Wadah cat.

    3.4.3 Wadah pencair cat

    Berdasarkan aturan yang ada pada kemasan cat tembok 5 kg, campuran ideal yang

    digunakan adalah 10 % air ditambahakan dalam 1 kemasan cat tembok 5 kg, atau sekitar

    0,27 liter air jika rata-rata volume dalam 1 kemasan adalah ± 2,7 liter.

  • 35

    Gambar 3.5 Aturan pemakaian cat tembok.

    Dengan mengacu pada aturan yang ada pada kemasan cat tembok 5 kg tersebut,

    sehingga dibuat wadah pencair cat dengan daya tampung ± 2 liter air.

    Gambar 3.6 Wadah pencair cat.

    3.4.4 Wadah campuran

    Dengan melihat volume cat dalam satu kemasan yang berisi ± 2,7 liter cat dan

    wadah pencair cat yang memiliki daya tampung ± 2 liter air, maka digunakan sebuah ember

    sebagai wadah campuran dengan daya tampung ± 4,5 liter.

    Gambar 3.7 Wadah campuran.

  • 36

    Sensor speed

    Rotary enkoder

    Benda putar

    Poros motor sensor

    Wadah campuran

    Motor sensor

    3.4.5 Pengaduk dan rangkaian tranducer

    Pengaduk dibuat menggunakan motor DC 38v 1,8A seri D06D304E dan dibuat juga

    sebuah gearbox pengaduk yang bertujuan untuk meningkatkan torsi pengadukan. Mata

    pengaduk dibuat seperti mata mixer.

    Tranducer dibuat dengan model seperti yang diperlihatkan pada gambar 3.8 model

    tranducer sistem. Dimana tranducer tersebut dibuat dengan menggunakan beberapa bahan

    seperti motor DC, optocoupler type U, piringan enkoder (rotary enkoder), benda putar dan

    batang poros yang difungsikan untuk memperpanjang poros motor DC.

    Gambar 3.8 Model tranducer sistem.

    Kontruksi tranducer dibuat menggunakan motor DC sebagai motor sensor, dimana

    poros motor ujung bawah dipanjangkan dan dikopel menggunakan benda putar yang

    berfungsi mendeteksi gesekan putaran dengan larutan yang diukur, selain benda putar,

    poros motor juga dikopel dengan rotary enkoder sensor kecepatan putar, dan terdapat

    sensor kecepatan putar (optocoupler) dimana keluaran sensor tersebut berupa sinyal analog

    sehingga diperlukan perangkat tambahan yang akan dijelaskan pada sub BAB berikutnya.

    Adapun teknik pembacaan tingkat kekentalan ini akan dilakukan dengan cara mendeteksi

    kecepatan putar dari motor sensor, semakin kental cairan cat maka kecepatan putar semakin

    lambat dan sebaliknya semakin berkurang kekentalan cat maka kecepatan putar semakin

    cepat.

  • 37

    Sensor speed

    Rotary enkoder

    Poros kopel

    3.4.6 Kran kendali

    Untuk keran kendali pencair cat, digunakan sebuah solenoid valve 12 Volt yang

    berukuran 1/4 inchi. Sedangkan untuk kran kendali cat dibuat menggunakan besi ulir dan

    pipa besi, dan menggunakan motor DC seri RS-385PH sebagai aktuatornya, dan juga

    terdapat gearbox kran kendali.

    Gambar 3.9 Kran kendali cat. Gambar 3.10 Kran kendali pencair cat.

    3.5 Perancangan elektronik sistem

    Elektronik sistem terdiri dari rangkaian sensor kecepatan, rangkaian schmitt trigger,

    rangkaian LM2917, rangkaian op-amp pengurang, rangkaian driver kran kendali, rangkaian

    LCD 16x2 dan rangkaian unit kontroler.

    3.5.1 Rangkaian sensor kecepatan

    Gambar 3.11 Model sensor kecepatan.

    Sensor kecepatan berfungsi untuk mendeteksi kecepatan putar dari motor sensor.

    Keluaran dari sensor ini berupa fulsa sinyal analog. Karna keluaran dari sensor ini berupa

    sinyal sembarang, maka dibutuhkan rangkaian pengkondisi sinyal yaitu rangkaian schmit

    trigger yang berfungsi mengubah sinyal sembarang menjadi sinyal kotak yang sangat

    diperlukan untuk proses digitalisai.

  • 38

    V C C

    100 O hm 4,7 K ilo O hm

    ke input SN 74L S14

    Adapun rangkaian sensor kecepatan yang digunakan diperlihatkan pada gambar

    3.12 berikut ini.

    Gambar 3.12 Rangakain sensor kecepatan.

    Dalam pembuatan sensor kecepatan diguanakan optocoupler type U seri S53,

    dimana pada rangkaian tersebut dipasang resistor 100 Ω yang berfungsi membatasi

    besarnya arus IRED pada optocoupler. Karena, jika arus yang masuk pada IRED melebihi

    batas toleransi yang diijinkan, maka akan menyebabkan kerusakan pada IRED.

    Berdasarkan datasheet S53, arus IRED maksimum yang ditoleransi adalah 50 mA.

    Adapun perhitungannya adalah:

    Diketahui :

    V in = 5,2 v (diambil dari hasil pengukuran)

    V forward IRED (Vf) = 1,25 v (diambil dari datasheet optocoupler S53)

    R = 100 Ω

    Ditanyakan : I = .............?

    Jawab :

    Vin - I.R - Vf = 0 (3-1)

    atau

    I = ������