Pengertian Karaoke

8
BAB I PENDAHULUAN Bernyanyi atau bersenandung bagi manusia sudah berlangsung selama berabad-abad lamanya. Bernyanyi bagi manusia dapat merupakan wujud dari ungkapan hati mereka dengan senandung tertentu. Karena berhubungan erat dengan ungkapan hati seorang manusia, maka timbullah genre atau jenis musik yang tercipta saat ini. Berdasarkan situs vivanews.com terdapat 10 manfaat bernyanyi bagi manusia, yaitu : 1. Menjadikan Pernapasan Lebih Baik Saat bernyanyi Anda menggunakan seluruh tubuh untuk bernapas dengan lebih santai. Otot diafgragma akan melengkung ke bawah, paru-paru mengembang lebih lengkap. Otot perut yang lebih santai memungkinkan tubuh bernaps lebih aktif dan sehat. 2. Mengoksidasi darah Ketika Anda menggunakan seluruh tubuh untuk bernapas, volume oksigen yang mengaliri seluruh tubuh akan makin besar. Sel-sel tubuh yang dialiri oksigen berfungsi lebih baik dan menciptakan energi baru bagi pemiliknya. 3. Merangsang aktivitas otak Bernyanyi memerlukan pemikiran. Saat bernyanyi, Anda perlu mengikuti lirik, melodi dan irama, serta kata-kata yang menghubungkannya dengan emosi. Saat bernyanyi udara akan banyak mengalir ke otak pada bagian neuron yang

description

contoh laporan

Transcript of Pengertian Karaoke

Page 1: Pengertian Karaoke

BAB I

PENDAHULUAN

Bernyanyi atau bersenandung bagi manusia sudah berlangsung selama berabad-

abad lamanya. Bernyanyi bagi manusia dapat merupakan wujud dari ungkapan hati mereka

dengan senandung tertentu. Karena berhubungan erat dengan ungkapan hati seorang

manusia, maka timbullah genre atau jenis musik yang tercipta saat ini.

Berdasarkan situs vivanews.com terdapat 10 manfaat bernyanyi bagi manusia, yaitu :

1. Menjadikan Pernapasan Lebih Baik

Saat bernyanyi Anda menggunakan seluruh tubuh untuk bernapas dengan lebih

santai. Otot diafgragma akan melengkung ke bawah, paru-paru mengembang lebih

lengkap. Otot perut yang lebih santai memungkinkan tubuh bernaps lebih aktif dan

sehat.

2. Mengoksidasi darah

Ketika Anda menggunakan seluruh tubuh untuk bernapas, volume oksigen yang

mengaliri seluruh tubuh akan makin besar. Sel-sel tubuh yang dialiri oksigen

berfungsi lebih baik dan menciptakan energi baru bagi pemiliknya.

3. Merangsang aktivitas otak

Bernyanyi memerlukan pemikiran. Saat bernyanyi, Anda perlu mengikuti lirik, melodi

dan irama, serta kata-kata yang menghubungkannya dengan emosi. Saat bernyanyi

udara akan banyak mengalir ke otak pada bagian neuron yang mengintegrasikan

aktivitas fisik, emosional dan psikologis untuk merasa gembira.

4. Melepaskan hormon bahagia

Hormon endorfin yang dikeluarkan saat bernyanyi bermanfaat menciptakan rasa

senang dan kebahagiaan dengan memicu saraf dan fisik. Suara indah Anda tidak

hanya akan menghibur orang lain tetapi menciptakan rasa damai dan kebahagiaan.

5. Mengurangi stres

Ketika Anda merasa senang, tingkat stres menurun. Endorfin membantu mengurangi

stres dan gelisah. Saat menyanyikan sebuah lagu dengan perasaan mendalam, tubuh

bernapas lebih dalam dan memperlambat denyut jantung serta mengurangi

Page 2: Pengertian Karaoke

kecemasan berlebihan. Saat stres, buang kepenatan dengan menyanyikan lagu-lagu

kesukaan dan bergembiralah.

6. Membangun kepercayaan diri

Jika berbicara di depan umum masih merupakan ketakutan utama Anda, mulailah

dengan bernyanyi di karaoke dengan sahabat dan orang terdekat. Bernyanyi

membangun rasa percaya diri karena Anda menjadi orang yang sangat terbuka. Bila

Anda telah berani berbagi suara dan musik, Anda akan lebih mudah mengatasi

ketakutan Anda.

7. Meningkatkan memori.

Bernyanyi membuat Anda sedikitnya harus membaca atau menghafal saat

mempelajari melodi baru, lirik dan musik kompleks. Cara ini bagus merangsang

wilayah otak yang terlibat dengan memori, belajar dan konsentrasi.

8. Meningkatkan kreativitas.

Saat Anda membangun rasa percaya diri dan merangsang jiwa seni dengan

bernyanyi secara bersamaan Anda juga menumbuhkan jiwa kreatif Anda. Anda akan

keluar dari kotak dan menjadi seorang produktif dan inovatif.

9. Menciptakan suara yang bertenaga

Profesi pembicara, presenter, guru, pendeta atau dalam bisnis terkait penjualan

akan mendapatkan keuntungan dari belajar menyanyi. Suara merupakan instrumen

penting. Bernyanyi memberi Anda keahlian berbicara dengan suara bertenaga, kuat

dan percaya diri yang terpancar dari suara. Semua manfaat itu bisa dirasakan dari

teknik menyanyi yang benar.

10. Membuat Anda merasa fantastis

Bernyanyi menjadikan Anda memiliki rasa percaya diri, memegang kendali, lebih

hidup secara fisik dan kreatif. Sehingga secara mental, fisik dan emosional Anda akan

merasa sangat senang dan fantastis.

Benyanyi dapat dilakukan sendiri tanpa iringan alat musik atau dengan iringan alat

musik. Sehingga saat ini banyak terbentuk band-band musik yang menjadi favorit bagi

sebagian orang. Karena menjadi favorit maka mereka mencoba untuk menyanyikannya

kembali seperti yang aslinya, baik itu dengan iringan alat musik biasa atau dalam bentuk

band lengkap.

Page 3: Pengertian Karaoke

Karaoke merupakan teknologi hiburan baru dari Jepang yang memungkinkan

penggunanya dapat menyanyikan lagu kesayangannya dengan diiringi musik seperti aslinya

tanpa ada suara vokal dari penyanyi aslinya. Sebelum ditemukannya teknologi karaoke,

orang apabila ingin menyanyikan suatu lagu harus diiringi oleh iringan band musik yang

sangat-sangat tidak praktis, karena harus dilakukan di panggung yang besar dan

dilaksanakan apabila ada even tertentu saja.

Karaoke (dari bahasa Jepang カラオケ) adalah sebuah bentuk hiburan di mana seseorang

menyanyi diiringi dengan musik dan teks lirik yang ditunjukkan pada sebuah layar televisi.

(wikipedia. 2010). Selain itu dalam wikipedia juga disebutkan Secara etimologis kata karaoke

merupakan kata majemuk: "kara" (空) yang berarti “kosong” (seperti dalam Karate) dan "oke" yang

merupakan bentuk pendek dari 'orkestra'. Karena kata majemuk ini setengah asing (Inggris) dan

setengah Jepang, maka ditulis dengan aksara katakana dan bukan kanji.

Dewasa ini mesin karaoke sudah dapat diperoleh dengan harga terjangkau di toko-toko

elektronik, sehingga setiap orang dapat menikmati teknologi karaoke ini di rumah masing-masing.

Namun untuk menikmati teknologi karaoke di rumah sendiri, orang tersebut haruslah mengupdate

lagu-lagunya sendiri, sehinga menjadikan tambahan biaya bagi orang tersebut. Melihat peluang ini,

maka maraklah usaha hiburan karaoke yang menawarkan lagu-lagu yang update serta kenyamanan

ruangan untuk berkaraoke.

Apabila dilihat dari sisi dimana manusia merupakan makhluk sosial, maka bagi mereka yang

mempunyai hobi bernyanyi ria melalui mesin karaoke, dari pada bernyanyi sendiri di rumah, maka

mereka lebih senang berkaraoke bersama rekan maupun teman-teman mereka. Pilihan berkaraoke

di tempat karaoke dikarenakan tempat atau lokasi yang strategis juga suasana yang nyaman dan

“mendukung”.

Page 4: Pengertian Karaoke

BAB II

PERMASALAHAN

A. Bapak –bapak pergi berkaraoke.

Bapak atau orang tua laki-laki kita merupakan panutan bagi anak-anaknya yang

bertanggung jawab untuk menafkahi keluarganya. Sehingga apabila ada bapak-bapak yang

pergi karaoke “agak” tabu di kalangan masyarakat kita. Bapak-bapak yang pergi berkaraoke

disini pun dapat dilihat dari berbagai sisi, ada yang berkaraoke bersama keluarga, bersama

rekan-rekan atau bahkan bersama “selingkuhannya”. Disinilah permasalahan yang harus kita

cermati.

Dari permasalahan ini kami mengadakan survey terbatas pada tempat-tempat karaoke

keluarga yang terdapat di lingkungan kota pontianak dan lingkungan kantor dimana

terdapat rekan-rekan sejawat yang mempunyai hobi karaoke.

Terdapat beberapa alasan mengapa bapak-bapak hobi berkaraoke di tempat karaoke

keluarga diantaranya ialah :

1. Untuk melepaskan kepenatan setelah sibuk bekerja di kantor biasanya pergi bersama

keluarga yang notabene memang hobi menyanyi.

2. Apabila berkaraoke di tempat karaoke keluarga seperti di mall atau di tempat-tempat

lainnya tidak mengganggu ketenangan bertetanggga. Karena apabila berkaraoke di

rumah selain suaranya yang keras juga dapat mengganggu ketenangan kehidupan

bertetanggga.

3. Sebagai tempat untuk berkumpul bareng rekan-rekan tanpa diganggu oleh anak istri.

Biasanya dilakukan pada saat jam kerja.

4. Mencari kesenangan yang tidak diperoleh di rumah sambil menyalurkan hhobi

bernyanyi.

Page 5: Pengertian Karaoke

BAB III

SOLUSI

Dari permasalahan yang ditemui diatas, terdapat beberapa solusi yang mungkin bisa

menjadi jalan keluar yang terbaik. Dianntaranya yaitu :

1. Membina hubungan rumah tangga dengan berlandaskan kejujuran dan cinta kasih

sehingga apabila ingin menyalurkan hobi bernyanyi tanpa menggangu tetangga yang

harus dilakukan di tempat karaoke keluarga dapat dilakukan bersama keluarga.

2. Menciptakan ruangan khusus karaoke di rumah yang kedap suara sehingga tidak

mengganggu ketenangan bertetangga.

3. Meningkatkan kesadaran diri dengan pengamalan terhadap agama masing-masing.

Sehingga menambah rasa takut kita terhadap Tuhan.

Page 6: Pengertian Karaoke

BAB IV

KESIMPULAN

A. Kesimpulan.

Setelah mengamati permasalahan diatas, dapat diambil kesimpulan bahwa fenomena

saat ini dimana terdapat bapak-bapak yang pergi berkaraoke baik itu bersama keluarga

maupun tidak. Itu pada awalnya hanya untuk menyalurkan bakat menyanyi mereka di

tempat khusus karaoke tanpa mengganggu ketenangan bertetangga dan diyakini dapat

melepaskan penat (stress) yang diperoleh di lingkungan kerja. Selain itu berkaraoke bagi

bapak-bapak yang “nakal” merupakan tempat pelarian mereka dari ketidak harmonisan

dalam kehidupan rumah tangga mereka.

B. Saran

Tempat karaoke yang disediakan oleh usaha karaoke dewasa ini menyediakan privasi

bagi penggunanya. Sehingga para pengusaha karaoke tersebut tidak dapat disalahkan dalam

hal ini. Semua kembali kepada masing-masing individu dalam menjalani hidupnya. Apabila

memang ingin diperketat aturan untuk membatasi tindakan perzinahan di kalangan bapak-

bapak, mungkin dapat dilakukan dengan pemeriksaan KTP bagi pengguna jasa karaoke. Tapi

ini sangatlah tidak mungkin dilakukan oleh pengusaha karaoke, selain privasi juga dasar

hukum yang dikeluarkan pemerintah belum berdasar. Sehingga fenomena ini masih sulit

untuk di atur.