PENGADILAN MILITER I-07 BALIKPAPAN PRADA... · Terdakwa mencoba mencari penghasilan tambahan untuk...

14
PENGADILAN MILITER I-07 BALIKPAPAN P U T U S A N Nomor :14-K/PM.I-07/AD/II/2016 “ DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA ” Pengadilan Militer I-07 Balikpapan yang bersidang di Berau dalam memeriksa dan mengadili perkara pidana pada tingkat pertama, telah menjatuhkan Putusan sebagaimana tercantum dibawah ini dalam perkara Terdakwa : Nama lengkap : Febri Priyanto Pangkat /NRP : Prada / 31130178200393 Jabatan : Tamudi 6 Seksi Ang Kima Denma Kesatuan : Brigif 24/BC Tempat, tanggal Lahir : Tulung Agung, 8 Maret 1993 Jenis Kelamin : Laki-laki Kewarganegaraan : Indonesia Agama : Islam Tempat tinggal : Asrama Militer Brigif 24/BC Kab. Bulungan Kaltara Terdakwa ditahan oleh Dandenma Brigif 24/BC selaku Ankum selama 20 (dua puluh) hari sejak tanggal 09 Agustus 2015 sampai dengan tanggal 28 Agustus 2015 berdasarkan Keputusan Nomor : Kep/10/VIII/2015 tanggal 09 Agustus 2015. PENGADILAN MILITER I-07 BALIKPAPAN tersebut di atas. Membaca : 1. Berita Acara Pemeriksaan dalam Perkara inidari Denpom VI/1 Samarinda Nomor : Bp.51/A.48/XII/2015tanggal 1 Desember 2015 Memperhatikan : 1. Keputusan Penyerahan Perkara dari Dan Brigif 24/BC selaku Papera Nomor :Kep/2/I/2016 tanggal 16 Januari 2016. 2. Surat Dakwaan Oditur Militer Nomor :Sdak/1/K/AD/ I-07/I/2016, tanggal 27 Januari 2016 3. Surat Penetapan Kadilmil I-07 Balikpapan tentang Penunjukkan Hakim Nomor :Tapkim/14/PM.I-07/AD/II/2015 tanggal 3 Februari 2016. 4. Surat Penetapan Hakim Ketua tentang Hari Sidang Nomor : Tapsid/14/PM.I-07/AD/II/2015 tanggal 5 Februari 2016. 5. Relaas penerimaan surat panggilan untuk menghadap sidang kepada Terdakwa dan para Saksi. 6. Surat-surat lain yang berhubungan dengan perkara ini. Mendengar : 1. Pembacaan Surat Dakwaan Oditur Militer Nomor:Sdak/1/K/AD/I-07/I/2016, tanggal 27 Januari 2016 . 2. Hal-hal yang diterangkan oleh Terdakwa di persidangan dan keterangan para Saksi dibawah sumpah.

Transcript of PENGADILAN MILITER I-07 BALIKPAPAN PRADA... · Terdakwa mencoba mencari penghasilan tambahan untuk...

Page 1: PENGADILAN MILITER I-07 BALIKPAPAN PRADA... · Terdakwa mencoba mencari penghasilan tambahan untuk membantu penyelesaian permasalahan orang tuanya. f. Bahwa kegiatan Terdakwa selama

PENGADILAN MILITER I-07 BALIKPAPAN

P U T U S A N Nomor :14-K/PM.I-07/AD/II/2016

“ DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA ”

Pengadilan Militer I-07 Balikpapan yang bersidang di Berau dalam memeriksa dan mengadili perkara pidana pada tingkat pertama, telah menjatuhkan Putusan sebagaimana tercantum dibawah ini dalam perkara Terdakwa :

Nama lengkap : Febri Priyanto Pangkat /NRP : Prada / 31130178200393 Jabatan : Tamudi 6 Seksi Ang Kima Denma Kesatuan : Brigif 24/BC Tempat, tanggal Lahir : Tulung Agung, 8 Maret 1993 Jenis Kelamin : Laki-laki Kewarganegaraan : Indonesia Agama : Islam Tempat tinggal : Asrama Militer Brigif 24/BC Kab. Bulungan Kaltara

Terdakwa ditahan oleh Dandenma Brigif 24/BC selaku Ankum selama 20 (dua puluh) hari sejak tanggal 09 Agustus 2015 sampai dengan tanggal 28 Agustus 2015 berdasarkan Keputusan Nomor : Kep/10/VIII/2015 tanggal 09 Agustus 2015. PENGADILAN MILITER I-07 BALIKPAPAN tersebut di atas.

Membaca : 1. Berita Acara Pemeriksaan dalam Perkara inidari Denpom

VI/1 Samarinda Nomor : Bp.51/A.48/XII/2015tanggal 1 Desember 2015

Memperhatikan : 1. Keputusan Penyerahan Perkara dari Dan Brigif 24/BC

selaku Papera Nomor :Kep/2/I/2016 tanggal 16 Januari 2016.

2. Surat Dakwaan Oditur Militer Nomor :Sdak/1/K/AD/ I-07/I/2016, tanggal 27 Januari 2016 3. Surat Penetapan Kadilmil I-07 Balikpapan tentang Penunjukkan Hakim Nomor :Tapkim/14/PM.I-07/AD/II/2015 tanggal 3 Februari 2016. 4. Surat Penetapan Hakim Ketua tentang Hari Sidang Nomor : Tapsid/14/PM.I-07/AD/II/2015 tanggal 5 Februari 2016. 5. Relaas penerimaan surat panggilan untuk menghadap sidang kepada Terdakwa dan para Saksi. 6. Surat-surat lain yang berhubungan dengan perkara ini.

Mendengar : 1. Pembacaan Surat Dakwaan Oditur Militer

Nomor:Sdak/1/K/AD/I-07/I/2016, tanggal 27 Januari 2016 .

2. Hal-hal yang diterangkan oleh Terdakwa di persidangan dan keterangan para Saksi dibawah sumpah.

Page 2: PENGADILAN MILITER I-07 BALIKPAPAN PRADA... · Terdakwa mencoba mencari penghasilan tambahan untuk membantu penyelesaian permasalahan orang tuanya. f. Bahwa kegiatan Terdakwa selama

2

Memperhatikan : 1. Tuntutan Pidana (Requisitoir) Oditur Militer yang diajukan kepada Majelis Hakim yang pada pokoknya Oditur Militer menyatakan bahwa Terdakwa terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah telah melakukan Tindak Pidana : “Militer yang dengan sengaja melakukan ketidak hadiran tanpa ijin dalam waktu damai minimal satu hari dan tidak lebih lama dari tiga puluh hari.“

Sebagaimana diatur dan diancam dengan pidana dalam Pasal 86 ke-1 KUHPM, oleh karenanya Oditur Militer mohon agar Terdakwa dijatuhi pidana:

Pidana penjara selama 3 (tiga) bulan dipotong masa penahanan sementara.

Menetapkan barang bukti berupa :

Surat-surat :

- 2 (dua) lembar daftar absensia Prada Febri Priyanto NRP 31130178200393

Tetap dilekatkan dalam berkas perkara.

Menetapkan tentang biaya perkara dibebankan kepada Terdakwasebesar Rp 10.000,- (sepuluh ribu rupiah)

2. Permohonan Terdakwa yang menyatakan bahwa Terdakwa menyadari dan sangat menyesali atas perbuatannya kemudian Terdakwa berjanji tidak akan melakukan pelanggaran dalam bentuk apapun sehingga mohon keringanan hukuman.

Menimbang : Bahwa menurut Surat Dakwaan tersebut diatas, Terdakwa

pada pokoknya didakwa sebagai berikut : Bahwa Terdakwa pada waktu-waktu dan tempat-tempat tersebut dibawah ini yaitu sejak tanggal 24 Juli 2014 sampai dengan tanggal 8 Agustus 2015 atau setidak-tidaknya dalam tahun 2015 bertempat di Brigif 24/BC atau setidak-tidaknya di tempat-tempat yang termasuk wewenang hukum Pengadilan Militer 1-07 Balikpapan telah melakukan tindak pidana :

”Militer yang karena salahnya atau dengan sengaja melakukan ketidak hadiran tanpa ijin dalam waktu damai minimal satu hari dan tidak lebih lama dari tiga puluh hari”

Dengan cara-cara sebagai berikut :

a. Bahwa Terdakwa FebriPriyanto masuk menjadi Prajurit TNI AD melalui Pendidikan Secata Gel.II di Rindam VI/Mlw pada tahun 2012, setelah lulus langsung ditempatkan di Brigif 24/BC, hingga saat melakukan perbuatan yang menjadi perkara ini dengan pangkat Prada NRP 31130178200393. b. Bahwa Terdakwa meninggalkan dinas tanpa ijin yang sah dari Komandan Kesatuan atau pejabat lain yang berwenang sejak tanggal 24 Juli 2015 sampai dengan tanggal 8 Agustus 2015.

Page 3: PENGADILAN MILITER I-07 BALIKPAPAN PRADA... · Terdakwa mencoba mencari penghasilan tambahan untuk membantu penyelesaian permasalahan orang tuanya. f. Bahwa kegiatan Terdakwa selama

3

c. Bahwa Terdakwa diketahui meninggalkan dinas tanpa ijin yanh sah dari Komandan Kesatuan atau pejabat lain yang berwenang yaitu pada hari Jumat tanggal 24 Juli 2015 pada saat pengecekan Oraum (OLah Raga Umum) oleh Perwira Piket Denma yang pada waktu itu Terdakwa tidak ada ditempat, oleh Perwira Piket Denma langsung melaporkan ke Staf Intel melakukan pencarían Terhadap Terdakwa ditempat tempat yang sering dikunjungi namun Terdakwa tidak diketemukan. d. Bahwa pada tanggal 8 Agustus 2015 Terdakwa kembali ke Kesatuan dengan cara ditangkap oleh anggota Brigif 24/BC yang kebetulan melintas di depan SPBU Bulungan dengan menggunakan Truk yang melihat keberadaan Terdakwa lalu melakukan pengejaran terhadap Terdakwa yang akhirnya tertangkap, setelah itu Terdakwa dibawa ke Brigif 24/BC untuk diproses sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku. e. Bahwa penyebab Terdakwa meninggalkan dinas tanpa ijin yang sah dari Komandan kesatuan dikarenakan memiliki masalah pribadi yaitu orang tua Terdakwa mempunyai hutang kepada orang lain sebesar Rp. 50.000.000,- (lima puluh juta rupiah) dan Terdakwa mencoba mencari penghasilan tambahan untuk membantu penyelesaian permasalahan orang tuanya. f. Bahwa kegiatan Terdakwa selama meninggalkan dinas tanpa ijin yang sah dari Komandan Kesatuan adalah berada di rumah Sdr. Nanang untuk membantu Sdr. Nanang dan istrinya berjualan sehari-hari dan Terdakwa mendapat upah perhari sebesar Rp.50.000,- (lima puluh ribu rupiah) dari sdr. Nanang. g. Bahwa selama Terdakwa meninggalkan dinas tanpa ijin yang sah dari Komandan kesatuan, Terdakwa tidak pernah memberitahukan tentang keberadaannya kepada kesatuan baik melalui telepon maupun surat dan Terdakwa juga tidak membawa barang-barang inventaris kesatuan. h. Bahwa kesatuan telah berusaha mencari Terdakwa ketempat tempat yang biasa didatangi oleh Terdakwa namun Terdakwa tidak diketemukan dan pada tanggal 8 Agustus 2015 Terdakwa kembali ke kesatuan dengan cara ditangkap oleh anggota Brigif 24/BC. i. Bahwa dengan demikian Terdakwa telah meninggalkan kesatuan tanpa seijin Komandan Satuan atau pejabat yang berwenang sejak tanggal 24 Juli 2015 sampai dengan tanggal 8 Agustus 2015 atau kurang lebih 16 (enam belas) hari. j. Bahwa selama Terdakwa meninggalkan Kesatuan tanpa ijin dari Komandan Satuan, Negara Republik Indonesia tidak dalam keadaan perang dan Terdakwa maupun Kesatuannya tidak sedang dipersiapkan dalam tugas tugas operasi militer. Berpendapat, Bahwa perbuatan Terdakwa tersebut telah cukup memenuhi unsur-unsur tidak pidana sebagaimana dirumuskan dan diancam dengan pidana yang tercantum dalam Pasal 86 Ke -1 KUHPM.

Page 4: PENGADILAN MILITER I-07 BALIKPAPAN PRADA... · Terdakwa mencoba mencari penghasilan tambahan untuk membantu penyelesaian permasalahan orang tuanya. f. Bahwa kegiatan Terdakwa selama

4

Menimbang : Bahwa atas dakwaan tersebut Terdakwa menerangkan bahwa ia benar-benar mengerti atas Surat dakwaan yang didakwakan kepadanya.

Menimbang : Bahwa dipersidangan Terdakwa menyatakan tidak ingin

didampingi oleh Tim Penasihat Hukumdan akan menghadapi sendiri.

Menimbang : Bahwa atas Dakwaan tersebut Terdakwa tidak mengajukan

eksepsi atau keberatan. Menimbang : Bahwa atas Dakwaan tersebut Terdakwa menerangkan ia

mengakui dan membenarkan telah melakukan tindak pidana sebagaimana yang didakwakan oleh Oditur Militer atas dirinya dengan memberikan keterangan yang disertai dengan uraian yang cukup jelas untuk menjadi bahan pertimbangan lebih lanjut.

Menimbang : Bahwa Para Saksi yang hadir di persidangan menerangkan

dibawah sumpah sebagai berikut :

Saksi-1 : Nama Lengkap : Seno Handrianto Pangkat /NRP : Serda / 2110082861289 Jabatan : Bamin Pokkoki Kima Denma Kesatuan : Brigif 24/BC Tempat, tanggal lahir : Balikpapan, 2Desember 1989 Jenis kelamin : Laki-laki Kewarganegaraan : Indonesia. Agama : Islam Tempat tinggal : Asrama Militer Brigif 24/BC Kab. Bulungan Kaltara

Pada pokoknya memberikan keterangan sebagai berikut : 1. Bahwa sejak tahun 2013Saksi kenal dengan Terdakwa di batalyon dan tidak ada hubungan keluarga namun hanya hubungan kedinasan antara atasan dan bawahan. 2. Bahwa saksi mengetahui Terdakwa meninggalkan kesatuan pada hari Jumat tanggal 24 Juli 2015 pada saat pengecekan Oraum (OLah Raga Umum) oleh Perwira Piket Denma Terdakwa dan Terdakwa tidak berada di tempat.

3. Bahwa Saksi mengetahui Terdakwa secara berturut-turut meninggalkan dinas tanpa ijin yang sah dari Komandan Kesatuan sejak tanggal 24 Juli 2015 sampai dengan tanggal 8 Agustus 2015 atau kurang lebih 16 (enam belas) hari. 4. Bahwa saksi mengetahui penyebab Terdakwa meninggalkan kesatuan tanpa ijin dikarenakan Terdakwa memiliki masalah pribadi dimana orang tua Terdakwa mempunyai hutang kepada orang lain sebesar Rp. 50.000.000,- (lima puluh juta rupiah) dan Terdakwa berusaha membantu orang tuanya untuk membayar hutang tersebut. 5. Bahwa selama meninggalkan dinas tanpa ijin,pihak kesatuan telah berupaya melakukan pencarian namun Terdakwa tidak diketemukan kemudian Terdakwa juga tidak pernah memberitahukan tentang keberadaannya kepada kesatuan baik melalui telepon maupun surat.

Page 5: PENGADILAN MILITER I-07 BALIKPAPAN PRADA... · Terdakwa mencoba mencari penghasilan tambahan untuk membantu penyelesaian permasalahan orang tuanya. f. Bahwa kegiatan Terdakwa selama

5

6. Bahwa dikesatuan Saksi terdapat prosedur perijinan maupun cuti bagi setiap prajurit dengan mengisi korp raport dan ijin bertingkat dan berjenjang sampai ke Danyon dan jika sudah mendapat ijin maka dikeluarkan surat ijin dan surat jalan,namun Terdakwa saat menninggalkan kesatuan tidak menempuh prosedur perijian tersebut.

8. Bahwa pada tanggal 8 Agustus 2015 Terdakwa kembali ke Kesatuan dengan cara ditangkap oleh anggota Brigif 24/BC yang kebetulan melintas di depan SPBU Bulungan dan melakukan pengejaran terhadap Terdakwa sehingga Terdakwa ditangkapdan diproses secara hukum yang berlaku.

Atas keterangan Saksi tersebut, Terdakwa membenarkan seluruhnya.

Saksi-2 : Nama Lengkap : Rahadian Matondang MTD Pangkat /NRP : Letda Arm / 21980029880778 Jabatan : Pajau 2 Raipur C. Kesatuan : Yonarmed 18/105 Tarik Tempat, tanggal lahir : Pasaman (Sumbar), 24 Juli 1978 Jenis kelamin : Laki-laki. Kewarganegaraan : Indonesia. Agama : Islam Tempat tinggal : Asrama Yonarmed 18/105 Tarik Jl.

Poros Samarinda Km 7 Desa Labanan Makmur Kec. Teluk Bayur Kab. Berau

Pada pokoknya memberikan keterangan sebagai berikut :

1. Bahwa sejak tahun 2013Saksi kenal dengan Terdakwa dan tidak ada hubungan keluarga namun hanya hubungan kedinasan antara atasan dan bawahan. 2. Bahwa pada hari Jumat tanggal 24 Juli 2015 pada saat saksi selesai melaksanakan cuti lebaran diberitahu oleh rekan Saksi, jika Terdakwa telah meninggalkan Satuan, keesokan harinya saksi coba menghubungi Handphone Terdakwa sebanyak lima kali dan

3. Bahwa Saksi mengetahui Terdakwa meninggalkan dinas tanpa ijin yang sah dari Komandan Kesatuan atau pejabat lain yang berwenang sejak tanggal 24 Juli 2015 sampai dengan tanggal 8 Agustus 2015 secara berturut-turut kurang lebih selama 16 hari. 3. Bahwa penyebab Terdakwa meninggalkan dinas tanpa ijin karena orang tua Terdakwa memiliki hutang dengan orang lain sebesar Rp. 50.000.000,- (lima puluh juta rupiah) sehingga Terdakwa berupaya membantu oorang tua Terdakwa tersebut dengan mencari penghasilan tambahan di luar. 4. Bahwa selama Terdakwa meninggalkan dinas tanpa ijin Tedakwa tidak pernah memberitahukan tentang keberadaannya kepada pihak kkesatuan baik melalui surat maupuntelepon. 5. Bahwa Selama Terdakwa meninggalkan kesatuan, pihak kkesatuan telah berupaya melakukan pencarian, tempat dimana biasannya Terdakwa berada namun Terdakwa tidak diketemukan.

Page 6: PENGADILAN MILITER I-07 BALIKPAPAN PRADA... · Terdakwa mencoba mencari penghasilan tambahan untuk membantu penyelesaian permasalahan orang tuanya. f. Bahwa kegiatan Terdakwa selama

6

6. Bahwa di kesatuan saksi ada prosedur perijinan yang harus dilakukan oleh setiap prajurit yang ingin mengajukan ijin atau cuti dengan mengisi korp raport namun hal tersebut tidak Terdakwa lakukan melainkan Terdakwa langsung meninggalkan kesatuan. 7. Bahwa saksi mengetahui jika pada tanggal 8 Agustus 2015 Terdakwa kembali ke Kesatuan dengan cara ditangkap oleh anggota Brigif 24/BC yang kebetulan melintas dan melihat Terdakwa di depan SPBU Bulungan kemudian Terdakwa diproses secara hukum.

Atas keterangan saksi tersebut, Terdakwa membenarkan seluruhnya.

Menimbang : Bahwa didalam persidangan Terdakwa menerangkan

sebagai berikut :

1. Bahwa pada tahun 2012 Terdakwa masuk menjadi Prajurit TNI AD melalui Pendidikan Secata Gel.II di Rindam VI/Mlw setelah lulus langsung ditempatkan di Brigif 24/BC, sampai saat Terdakwa melakukan perbuatan yang menjadi perkara ini dengan pangkat Prada NRP 31130178200393. 2. Bahwa Terdakwa pada tanggal 24 Juli 2015 sampai dengan tanggal 8 Agustus 2015 telah meninggalkan dinas tanpa ijin yang sah dari Komandan Kesatuan yang dilakukan Terdakwa secara berturut-turut atau kurang lebih selama 16 (enam belas) hari. 3. Bahwa penyebab Terdakwa meninggalkan dinas tanpa ijin yang sah dari Komandan kesatuan karena Terdakwa memiliki masalah pribadi yaitu orang tua Terdakwa mempunyai hutang kepada orang lain sebesar Rp. 50.000.000,- (lima puluh juta rupiah) dan Terdakwa mencoba membantu orang tua Terdakwa dengan mencari penghasilan tambahan di luar. 4. Bahwa selama meninggalkan dinas tanpa ijin, Terdakwa berada di rumah Sdr. Nanang dengan kegiatan sehari-hari untuk membantu dan istrinya berjualan es dan dari kegiatan tersebut Terdakwa mendapat upah sebesar Rp.50.000,- (lima puluh ribu rupiah) /hari. 5. Bahwa Terdakwa sejak semula sudah mengetahui ada aturan dan prosedur perijinan di kesatuan bagi setipa prajurit yang akan meninggalkan kesatuan namun karena Terdakwa bingung sehingga Terdakwa tidak menempuh prosedur tersebut. 6. Bahwa Terdakwa kembali ke kesatuan karena ditangkap pada tanggal 8 Agustus 2015 oleh anggota Brigif 24/BC yang kebetulan melintas di didepan SPBU Bulungan dan melihat Terdakwa sehingga Terdakwa ditangkap dan dibawa ke kesatuan untuk diprose secara hukum. 8. hwa Terdakwa mengakui bersalah dan sangat menyesali perbuatannya serta berjanji tidak akan mengulanginya lagi serta memohon keringan hukuman.

Menimbang : Bahwa barang bukti dalam perkara ini yang diajukan oleh

Oditur Militer di Persidangan berupa :

Page 7: PENGADILAN MILITER I-07 BALIKPAPAN PRADA... · Terdakwa mencoba mencari penghasilan tambahan untuk membantu penyelesaian permasalahan orang tuanya. f. Bahwa kegiatan Terdakwa selama

7

Surat-surat :

2 (dua) lembar daftar absensia Prada Febri Priyanto NRP 31130178200393

Menimbang : Bahwa dipersidangan barang bukti tersebut telah

diperlihatkan dan dibacakan kepada Terdakwa dan para Saksi serta diakui kebenarannya serta telah diterangkan sebagai barang bukti adanya tindak pidana yang dilakukan Terdakwa dalam perkara ini, ternyata berhubungan dan bersesuaian dengan alat bukti lain, Maka oleh karena dapat dipergunakan sebagai alat bukti yang sah dan dapat dipergunakan untuk memperkuat pembuktian atas perbuatan-perbuatan yang didakwakan kepada Terdakwa.

Menimbang : Bahwa berdasarkan keterangan Terdakwa dan para Saksi

dibawah sumpah serta alat bukti lain dipersidangan, setelah menghubungkan yang satu dengan yang lainnya, maka diperoleh fakta-fakta hukum sebagai berikut :

1. Bahwa benar pada tahun 2012 Terdakwa FebriPriyanto masuk menjadi Prajurit TNI AD melalui Pendidikan Secata Gel.II di Rindam VI/Mlw, setelah lulus dilantik dengan pangkat Prada NRP 31130178200393 dan ditempatkan di Brigif 24/BC, sampai dengan perbuatan yang menjadi perkara sekarang ini dan saat ini Terdakwa mesih bberdinas aktif di Brigif 24/BC dengan pangkat Prada. 2. Bahwa benar Terdakwa meninggalkan dinas tanpa ijin yang sah dari Komandan Kesatuan secara berturut-turut sejak tanggal 24 Juli 2015 sampai dengan tanggal 8 Agustus 2015 atau kkuranng lebih selama 16 (enam belas) hari. 3. Bahwa benar penyebab Terdakwa meninggalkan kesatuan tanpa ijin karena orang tua Terdakwa memiliki hutang dengan orang lain sebesar Rp. 50.000.000,-(lima puluh juta rupiah) untuk biaya berobat sehingga melihat tersebut Terdakwa berusaha membantu untuk meringankan beban orang tua Terdakwa tersebut dengan mencari penghasilan tambahan di luar gaji Terdakwa. 4. Bahwa selama meninggalkan dinas tanpa ijin, Terdakwa berada di rumah teman Terdakwa yaitu Sdr. Nanang dengan kegiatan sehari-hari untuk membantu di warung Sdr Nanang dengan berjualan es kemudian dari kegiatan tersebut Terdakwa mendapat upah sebesar Rp.50.000,- (lima puluh ribu rupiah) /hari. 5. Bahwa benar selama Terdakwa meninggalkan dinas tanpa ijin yang sah dari Komandan kesatuan, Terdakwa tidak pernah memberitahukan tentang keberadaannya kepada kesatuan baik melalui surat maupun telepon kemudianTerdakwa tidak membawa barang-barang inventaris kesatuan sewaktu meninggalkan kesatuan tersebut. 6. Bahwa benar kesatuan Terdakwa Brigif 24/BC telah berupaya melakukan pencarianterhadap Terdakwa ketempat tempat dimana biasanya didatangi oleh Terdakwa namun Terdakwa tetap tidak diketemukan. 7. Bahwa benar pada tanggal 8 Agustus 2015 Terdakwa kembali ke Kesatuan dengan cara ditangkap oleh anggota Brigif 24/BC yang kebetulan melintas dan melihat Terdakwa di sekitar área depan SPBU Bulungan,

Page 8: PENGADILAN MILITER I-07 BALIKPAPAN PRADA... · Terdakwa mencoba mencari penghasilan tambahan untuk membantu penyelesaian permasalahan orang tuanya. f. Bahwa kegiatan Terdakwa selama

8

kemudian anggota melakukanpengejaran terhadap Terdakwa yang akhirnya tertangkapselanjutnya Terdakwa dibawa ke Brigif 24/BC untuk diproses sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku. 8. Bahwa benar dengan demikian Terdakwa telah meninggalkan kesatuan tanpa seijin Komandan Satuan terhitung sejak tanggal 24 Juli 2015 sampai dengan tanggal 8 Agustus 2015 atau kurang lebih 16 (enam belas) hari.

9. Bahwa benar Terdakwa mengetahui ada aturan dan prosedur perijinan bagi setiap prajurit yang meninggalkan kesatuan dengan mengisi korp raport dan mengajukan ijin secara berjenjang dan bertingkat mulai persetujuan Danton sampai ke Danyo, jika ijin tersebut disetujui Komandan, baru dikeluarkan surat ijin meninggalkan kesatrian dan prajurit tersebut dapat meningggallkan kesatuan. 10. Bahwa benar meskipun Terdakwa sudah mengetahui aturan dan prosedur perijinan tersebut akan tetapi Terdakwa tetap meinggalkan kesatuan tanpa ijin yang sah dari komandan kesatuan dan tidak mengindahkan prosedur tersebut. 11. Bahwa benar selama Terdakwa meninggalkan Kesatuan tanpa ijin dari Komandan Satuan, Negara Kesatuan Republik Indonesia dalam keadaan damai dan Terdakwa maupun Kesatuannya tidak sedang dipersiapkan dalam tugas tugas operasi militer.

Menimbang : Bahwa lebih dahulu Majelis Hakim akan menanggapi beberapa hal yang dikemukakan oleh Oditur Militer dalam tuntutannya dengan mengemukakan pendapat sebagai berikut :

Bahwa pada prinsipnya Majelis Hakimsependapat dengan

Oditur Militer tentang telah terbuktinya tindak pidana yang didakwakan oleh Oditur Militer sebagaimana yang telah diuraikan dalam tuntutannya, Namun mengenai pembuktiannya Majelis Hakim akan menguraikan sendiri sebagaimana dikemukakan lebih lanjut dibawah ini.Sedangkan mengenai pidana yang dimohonkan, Majelis Hakim akan mempertimbangan lebih lanjut dalam putusan ini.

Menimbang : Bahwa selanjutnya Majelis Hakim akan menanggapi

mengenai permohonan Terdakwa yang disampaikan secara lisan dimana Terdakwa hanya memohon hukuman yang seringan ringannya,dalam hal ini majelis hakim akan mempertimbangkan permohonan Terdakwa tersebut sealigus bersamaan dengan putusan ini..

Menimbang : Bahwa tindak pidana yang didakwakan oleh Oditur Militer

dalam Dakwaan tunggal mengandung unsur-unsur sebagai berikut : Unsur ke satu : Militer. Unsur ke dua : Yang karena salahnya atau dengan sengaja

melakukanketidak hadiran tanpa izin. Unsur ke tiga : Dalam waktu damai Unsur ke empat : Minimal satu hari dan tidak lebih lama dari

tiga puluh hari.

Page 9: PENGADILAN MILITER I-07 BALIKPAPAN PRADA... · Terdakwa mencoba mencari penghasilan tambahan untuk membantu penyelesaian permasalahan orang tuanya. f. Bahwa kegiatan Terdakwa selama

9

Menimbang : Bahwa mengenai Dakwaan tersebut Majelis Hakim mengemukakan pendapatnya sebagai berikut :

Unsur Kesatu : “ Militer “ Bahwa kata “ Militer “ berasal dari bahasa Yunani “ Miles “ yang berarti seseorang yang dipersenjatai dipersiapkan untuk menghadapi tugas-tugas pertempuran atau peperangan terutama dalam rangka pertahanan keamanan negara. Kemudian yang dimaksud dengan “ Militer “ menurut ketentuan Pasal 46 ayat (1) ke-1 KUHPM adalah mereka yang berikatan dinas secara sukarela pada Angkatan Perang yang wajib berada dalam dinas secara terus menerus dalam tenggang waktu ikatan dinas tersebut. Bahwa seorang militer ditandai dengan adanya pangkat, Nrp, jabatan dan kesatuan didalam melaksanakan tugasnya atau dinas memakai pakaian seragam sesuai dengan matranya, lengkap dengan tanda pangkat, lokasi kesatuan dan atribut lainnya. kemudian yang dimaksud Angkatan Perang adalah terdiri dari Angkatan Darat, Angkatan Laut, Angkatan Udara dan mereka dalam waktu perang dipanggil menurut Undang-undang untuk turut serta melaksanakan pertahanan atau pemeliharaan ketertiban.

Berdasarkan keterangan para Saksi dibawah sumpah,

keterangan Terdakwa sertaalat bukti lain yang diajukan dipersidangan maka diperoleh fakta-fakta sebagai berikut : 1. Bahwa benar pada tahun 2012 Terdakwa Febri Priyanto masuk menjadi Prajurit TNI AD melalui Pendidikan Secata Gel.II di Rindam VI/Mlw, setelah lulus dilantik dengan pangkat Prada NRP 31130178200393 dan ditempatkan di Brigif 24/BC, sampai dengan perbuatan yang menjadi perkara sekarang ini dan saat ini Terdakwa mesih bberdinas aktif di Brigif 24/BC dengan pangkat Prada. 2. Bahwa benar berdasarkan Surat Keputusan Penyerahan Perkara dari Danbrigif 24/BC selaku Papera No Kep/2/I/2016 tanggal 16 Januari 2016, yang dimaksud Terdakwa dalam perkara ini adalahFebri Priyanto. 3. Bahwa benar Terdakwa pada saat di persidangan menggunakan pakaian seragam, tanda Prajurit, lokasi, dan atribut lainnya yang berlaku di TNI AD dan mampu menjawab semua pertanyaan dengan lancar dan mampu mempertanggung jawabkan perbuatannya.

Dengan demikian Majelis Hakim berpendapat bahwa unsur

kesatu “ Militer “ telah terpenuhi.

Unsur Kedua: “Yang karena salahnya atau dengan sengaja melakukan ketidak hadiran tanpa ijin ‘’.

Menimbang : Bahwa karena unsur ini merupakan alternatif, Maka Majelis akan

membuktikan unsur yang bersesuaian dengan tindak pidana yang dilakukan oleh Terdakwa yaitu : Dengan sengaja melakukan ketidak hadiran tanpa ijin.

Yang dimaksud dengan sengaja menurut Memorie Van

Toelichting adalah bahwa pelaku mengetahui, Menyadari serta menghendaki terjadinya suatu tindak pidana beserta akibatnya yang timbul atau akan timbul dari perbuatan tersebut.

Page 10: PENGADILAN MILITER I-07 BALIKPAPAN PRADA... · Terdakwa mencoba mencari penghasilan tambahan untuk membantu penyelesaian permasalahan orang tuanya. f. Bahwa kegiatan Terdakwa selama

10

Yang dimaksud tidak hadir adalah bahwa pelaku (Terdakwa) melakukan tindakan meninggalkan atau tidak berada di tempat yang telah ditentukan baginya untuk melaksanakan kewajiban dinasnya disuatu tempat yaitu kesatuan Terdakwa.

Yang dimaksud tanpa ijin adalah bahwa Pelaku (Terdakwa)

tidak berada di Kesatuan tanpa ada ijin Komandan/Atasan yang berwenang baik secara lisan maupun tertulis, sebagaimana layaknya setiap prajurit yang akan meninggalkan kesatuan, baik untuk kepentingan dinas maupun pribadi diwajibkan melalui prosedur perijinan yang berlaku di Kesatuan Terdakwa.

Berdasarkan keterangan para saksi dibawah sumpah,

keterangan Terdakwa dan alat-alat bukti lainnya di persidangan,maka diperoleh fakta-fakta sebagai berikut :

1. Bahwa benar Terdakwa meninggalkan dinas tanpa ijin yang sah dari Komandan Kesatuan secara berturut-turut sejak tanggal 24 Juli 2015 sampai dengan tanggal 8 Agustus 2015 atau kkuranng lebih selama 16 (enam belas) hari.

2. Bahwa benar penyebab Terdakwa meninggalkan kesatuan tanpa ijin karena orang tua Terdakwa memiliki hutang dengan orang lain sebesar Rp. 50.000.000,-(lima puluh juta rupih) untuk biaya berobat sehingga melihat tersebut Terdakwa berusaha membantu untuk meringankan beban orang tua Terdakwa tersebut dengan mencari penghasilan tambahan di luar gaji Terdakwa.

3. Bahwa benar selama Terdakwa meninggalkan dinas tanpa ijin yang sah dari Komandan kesatuan, Terdakwa tidak pernah memberitahukan tentang keberadaannya kepada kesatuan baik melalui surat maupun telepon kemudian Terdakwa tidak membawa barang-barang inventaris kesatuan sewaktu meninggalkan kesatuan tersebut.

4. Bahwa benar kesatuan Terdakwa Brigif 24/BC telah berupaya melakukan pencarian terhadap Terdakwa ketempat tempat dimana biasanya didatangi oleh Terdakwa namun Terdakwa tetap tidak diketemukan.

5. Bahwa benar pada tanggal 8 Agustus 2015 Terdakwa

kembali ke Kesatuan dengan cara ditangkap oleh anggota Brigif 24/BC yang kebetulan melintas dan melihat Terdakwa di sekitar área depan SPBU Bulungan kemudian anggota melakukan pengejaran terhadap Terdakwa yang akhirnya tertangkapselanjutnya Terdakwa dibawa ke Brigif 24/BC untuk diproses sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku.

6. Bahwa benar dengan demikian Terdakwa telah

meninggalkan kesatuan tanpa seijin Komandan Satuan terhitung sejak tanggal 24 Juli 2015 sampai dengan tanggal 8 Agustus 2015 atau kurang lebih 16 (enam belas) hari.

7. Bahwa benar Terdakwa mengetahui ada aturan dan

prosedur perijinan bagi setiap prajurit yang meninggalkan kesatuan dengan mengisi korp raport dan mengajukan ijin secara berjenjang dan bertingkat mulai persetujuan Danton sampai ke Danyo, jika ijin tersebut disetujui Komandan, baru dikeluarkan surat ijin meninggalkan kesatrian dan prajurit tersebut dapat meningggallkan kesatuan.

Page 11: PENGADILAN MILITER I-07 BALIKPAPAN PRADA... · Terdakwa mencoba mencari penghasilan tambahan untuk membantu penyelesaian permasalahan orang tuanya. f. Bahwa kegiatan Terdakwa selama

11

8. Bahwa benar meskipun Terdakwa sudah mengetahui aturan dan prosedur perijinan tersebut akan tetapi Terdakwa tetap meinggalkan kesatuan tanpa ijin yang sah dari komandan kesatuan dan tidak mengindahkan prosedur tersebut.

Dengan demikian Majelis Hakim berpendapat bahwa unsur

kedua “ Dengan Sengaja melakukan ketidak hadiran tanpa ijin “ telah terpenuhi.

Unsur ketiga : “Dalam waktu Damai ”.

Yang dimaksud dengan dalam waktu damai adalah pada

waktu Terdakwa melakukan tindak pidana ini keadaan Negara R.I dalam waktu damai dan tidak dinyatakan sedang dalam keadaan darurat perang oleh pejabat yang berwenang dengan diberlakukannya Undang-undang tertentu atau Terdakwa sendiri maupun kesatuan Terdakwa tidak sedang dipersiapkan untuk melaksanakan tugas-tugas operasi militer oleh penguasa Militer yang berwenang.

Berdasarkan keterangan para saksi dibawah sumpah,

keterangan Terdakwa serta alat bukti lainnya di persidangan maka diperoleh fakta-fakta sebagai berikut :

1. Bahwa benar dengan demikian Terdakwa telah meninggalkan kesatuan tanpa seijin Komandan Satuan terhitung sejak tanggal 24 Juli 2015 sampai dengan tanggal 8 Agustus 2015 atau kurang lebih 16 (enam belas) hari.

2. Bahwa benar rentang waktu sejak tanggal 24 Juli 2015 sampai dengan tanggal 8 agustus 2015 adalah Negara Kesatuan Republik Indonesia dalam keadaan damai dan kesatuan Terdakwa maupun Terdakwa sendiri tidak sedang dipersiapkan untuk operasi militer.

Dengan demikian Majelis Hakim berpendapat bahwa unsur

ketiga “dalam waktu damai ” telah terpenuhi.

Unsur keempat : “Minimal satu hari dan tidak lebih lama dari tiga puluh hari”.

Bahwa yang dimaksud satu hari adalah dua puluh empat jam (ps.97 KUHP) dan yang dimaksud dengan tidak lebih lama dari tiga puluh hari dalam unsur ini adalah merupakan batasan waktu ketidak hadiran Terdakwa di Kesatuannya kurang dari 30 (tiga puluh) hari secara berturut-turut.

Berdasarkanketerangan para saksi dibawah sumpah, keterangan Terdakwa serta alat bukti lainnya di persidangan, maka diperoleh fakta-fakta sebagai berikut :

1. Bahwa benar Terdakwa meninggalkan dinas tanpa ijin yang sah dari Komandan Kesatuan secara berturut-turut sejak tanggal 24 Juli 2015 sampai dengan tanggal 8 Agustus 2015 atau kurang lebih selama 16 (enam belas) hari. 2. Bahwa benar rentang waktu 16 (enam belas) hari adalah waktu lebih lama dari 1 (satu) hari dan kurang dari 30 (tiga puluh hari).

Page 12: PENGADILAN MILITER I-07 BALIKPAPAN PRADA... · Terdakwa mencoba mencari penghasilan tambahan untuk membantu penyelesaian permasalahan orang tuanya. f. Bahwa kegiatan Terdakwa selama

12

Dengan demikian Majelis Hakim berpendapat bahwa unsur keempat “ minimal satu hari dan tidak lebih lama dari tiga puluh hari “ telah terpenuhi.

Menimbang : Bahwa berdasarkan hal-hal yang diuraikan diatas yang

merupakan fakta-fakta yang diperoleh dalam persidangan, Majelis Hakim berpendapat terdapat cukup bukti yang sah dan meyakinkan bahwa Terdakwa bersalah melakukan tindak pidana “ Militer yang dengan sengaja melakukan ketidak hadiran tanpa ijin dalam waktu damai minimal satu hari dan tidak lebih lama dari Tiga puluh hari “ sebagaimana di atur dan diancam dengan pidana yang tercantum dalam pasal 86 ke-1 KUHPM.

Menimbang : Bahwa sebelum sampai pada pertimbangan terakhir dalam

perkara ini, Majelis Hakim ingin mengemukakan dan menilai sifat hakekat dan akibat dari sifat dan perbuatan Terdakwa serta hal-hal lain yang mempengaruhi sebagai berikut :

1. Bahwa sifat dari perbuatan Terdakwa adalah menunjukkan kadar disiplin dan tanggung jawab yang rendah. 2. Bahwa Terdakwa melakukan perbuatan tersebut pada hakekatnya merupakan cara-cara Terdakwa untuk melarikan diri dari pelaksanaan tugas, baik untuk selamanya maupun untuk sementara waktu karena Terdakwa ingin bebas dari dinas sehari hari.

3. Bahwa akibat dari perbuatan Terdakwa dapat menyebabkan terbengkalainya tugas yang menjadi tanggung jawabnya yang pada akhirnya dapat menghambat pencapaian tugas pokok satuan dan dapat merusak sendi-sendi disiplin keprajuritan.

Menimbang : Bahwa penyebab Terdakwa meninggalkan kesatuan tanpa

ijin dari komandan kesatuan disebabkan Terdakwa ingin membantu orang tua Terdakwa yang terlilit hutang sebesar Rp 50.000.000.,-(lima puluh juta rupih)sebagai biaya untuk pengobatan sehingga Terdakwa berupaya membantu orang tua Terdakwa dengan mencari penghasilan tambahan dari luar sehingga Terdakwa meninggalkan kesatuan.

Menimbang : Bahwa tujuan Majelis Hakim menjatuhkan pidana tidaklah

semata-mata hanya untuk memidana orang-orang yang bersalah melakukan tindak pidana, tetapi juga mempunyai tujuan untuk mendidik agar yang bersangkutan dapat insyaf dan kembali menjadi prajurit, warga negara yang baik sesuai dengan falsafah Pancasila dan Sapta Marga.

Menimbang : Bahwa sebelum Majelis Hakim menjatuhkan pidana atas diri

Terdak.wa dalam perkara ini, perlu terlebih dahulu memperhatikan hal-hal yang dapat meringankan dan memberatkan pidananya yaitu :

Hal-hal yang meringankan : 1. Terdakwa masih muda dan masih dapat dibina. 2. Terdakwa berterus terang dan belum pernah dihukum.

Hal-hal yang memberatkan : 1. Perbuatan Terdakwa dapat merusak sendi-sendi disiplin keprajuritan di kesatuannya. 2. Perbuatan terdakwa mengakibatkan tugas-tugas satuan menjadi terbengkalai. 3. Terdakwa tidak dapat membina keluarganya dengan baik 4. Terdakwa kembali dengan cara ditangkap.

Page 13: PENGADILAN MILITER I-07 BALIKPAPAN PRADA... · Terdakwa mencoba mencari penghasilan tambahan untuk membantu penyelesaian permasalahan orang tuanya. f. Bahwa kegiatan Terdakwa selama

13

Menimbang : Bahwa selama dalam pemeriksaan di persidangan pada diri Terdakwa tidak diketemukan adanya hal-hal yang dapat menghapuskan kesalahan Terdakwa sebagai alasan pemaaf dan yang dapat menghapuskan sifat melawan hukumnya sebagai alasan pembenar serta tidak pula ditemukan hal-hal yang menghapuskan pemidanaan maka sudah sepantasnya Terdakwa dijatuhi pidana sesuai dengan perbuatan yang dilakukannya.

Menimbang : Bahwa setelah meneliti dan memperhatikan hal-hal tersebut

di atas, Majelis Hakim berpendapat pidana sebagaimana tercantum pada diktum dibawah ini, adil dan seimbang dengan kesalahan Terdakwa dengan mempertimbangkan segala aspek yang meliputi perbuatan Terdakwa.

Menimbang : Bahwa selama Terdakwa berada dalam tahanan sementara,

dikurangkan seluruhnya dari pidana yang dijatuhkan Menimbang : Bahwa oleh karena Terdakwa harus dipidana, maka ia harus

dibebani membayar biaya perkara. Menimbang : Bahwa barang bukti dalam perkara ini berupa : Surat-surat : 2 (dua) lembar daftar absensia Prada Febri Priyanto

NRP 31130178200393 Menimbang : Bahwa oleh karena barang bukti surat tersebut mudah

dalam penyimpanannya dan mempunyai hubungan yang erat dengan tindak pidana yang dilakukan oleh Terdakwa dalam perkara ini, Maka Majelis hakim menentukan statusnya untuk tetap dilekatkan dalam berkas perkara.

Mengingat : Pasal 86 ke-1 KUHPM.dan ketentuan hukum yang bersangkutan

dengan perkara ini.

M E N G A D I L I :

1. Menyatakan Terdakwa tersebut di atasyaitu :Febri PriyantoPrada NRP 31130178200393, terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana : ” Tidak hadir tanpa izin“ 2. Memidana Terdakwa oleh karena itu dengan :

Pidana : Penjara selama 1 (satu) bulan dan 20 (dua puluh) hari. Menetapkan selama waktu Terdakwa berada dalamtahanan sementara dikurangkan seluruhnya dari pidana yang dijatuhkan.

3. Menetapkan barang bukti berupa :

Surat-surat: - 2(dua) lembar daftar absensia Prada Febri Priyanto NRP 31130178200393.

Tetap dilekatkan dalam berkas perkara.

4. Membebankan biaya perkara kepada Terdakwa sebesar Rp. 10.000,- (sepuluh ribu rupiah).

Page 14: PENGADILAN MILITER I-07 BALIKPAPAN PRADA... · Terdakwa mencoba mencari penghasilan tambahan untuk membantu penyelesaian permasalahan orang tuanya. f. Bahwa kegiatan Terdakwa selama

14

Demikian diputuskan pada hari Senin tanggal 21 Maret 2016 dalam musyawarah Majelis Hakim olehSupriyadi, SH. Letnan Kolonel Chk NRP 548421, sebagai Hakim Ketua, dan Sariffuddin Tarigan S.H, M.H Mayor Sus NRP 524430, sertaMuhammad Idris, S.H MayorSus NRP 524413,masing-masing sebagai Hakim Anggota I dan Hakim Anggota II yang diucapkan pada hari dan tanggal yang sama oleh Hakim Ketua dalam sidang yang terbuka untuk umum, dengan dihadiri oleh para Hakim Anggota tersebut di atas, Oditur Militer Daud Bari, SH Letnan Kolonel Laut (KH)NRP 12536/P, dan Panitera Khairudin, S.H, Kapten Chk NRP 2910088600570 serta dihadapan umum dan Terdakwa.

Hakim Ketua

Cap/Ttd

Supriyadi, S.H Letnan Kolonel Chk NRP 548421

Hakim Anggota I Hakim Anggota II Ttd Ttd Sariffudin Tarigan, S.H,M.H Muhammad Idris, S.H Mayor SusNRP524430 Mayor Sus NRP 52441

P a n i t e r a

Ttd

Khairudin, S.H Kapten Chk NRP 2910088600570

Salinan sesuai aslinya P a n i t e r a Khairudin, S.H Kapten Chk NRP 2910088600570