Pemrograman Web 1 - phpbego.files.wordpress.com fileObjek, Pengantar Internet, Pemrograman Web,...

13
Modul 2 Revisi 2. Tahun Akademik 2012/2013 Pemrograman Web 1 Akademi Manajemen Informatika dan Komputer AMIK Royal Kisaran Untuk kalangan Akademi Manajemen Informatika dan Komputer (AMIK) Royal Kisaran, Seluruh isi dokumen ini dapat digunakan, dimodifikasi dan disebarluaskan secara luas serta melakukan penulisan ulang tanpa harus mendapat izin penulis untuk tujuan pendidikan, pembelajaran dan bukan komersial (nonprofit) dengan syarat tidak menghilangkan, menghapus atribut penulisan dokumen ini dan pernyataan lisensi yang disertakan dalam setiap dokumen. Dokumen ini bisa anda download via http://phpbego.wordpress.com Kisaran 2013.

Transcript of Pemrograman Web 1 - phpbego.files.wordpress.com fileObjek, Pengantar Internet, Pemrograman Web,...

Page 1: Pemrograman Web 1 - phpbego.files.wordpress.com fileObjek, Pengantar Internet, Pemrograman Web, Internet dan Website dan Komunikasi Data. ... Modul 2 Kuliah Pemrograman Web 1 Akademi

Modul 2 Revisi 2. Tahun Akademik 2012/2013

Pemrograman Web 1 Akademi Manajemen Informatika dan Komputer

AMIK Royal Kisaran

Untuk kalangan Akademi Manajemen Informatika dan Komputer (AMIK) Royal

Kisaran, Seluruh isi dokumen ini dapat digunakan, dimodifikasi dan disebarluaskan secara

luas serta melakukan penulisan ulang tanpa harus mendapat izin penulis untuk tujuan

pendidikan, pembelajaran dan bukan komersial (nonprofit) dengan syarat tidak

menghilangkan, menghapus atribut penulisan dokumen ini dan pernyataan lisensi yang

disertakan dalam setiap dokumen. Dokumen ini bisa anda download via

http://phpbego.wordpress.com

Kisaran 2013.

Page 2: Pemrograman Web 1 - phpbego.files.wordpress.com fileObjek, Pengantar Internet, Pemrograman Web, Internet dan Website dan Komunikasi Data. ... Modul 2 Kuliah Pemrograman Web 1 Akademi

Modul 2 Kuliah Pemrograman Web 1

Akademi Manajemen Informatika dan Komputer Royal Kisaran 2

- Untuk Indonesia Tanah Air Tercinta -

Page 3: Pemrograman Web 1 - phpbego.files.wordpress.com fileObjek, Pengantar Internet, Pemrograman Web, Internet dan Website dan Komunikasi Data. ... Modul 2 Kuliah Pemrograman Web 1 Akademi

Modul 2 Kuliah Pemrograman Web 1

Akademi Manajemen Informatika dan Komputer Royal Kisaran 3

Tentang Penulis

M. Sabir Ramadhan, M.Kom

Merupakan Dosen senior Akademi Manajemen Informatika dan Komputer (AMIK)

Royal Kisaran. Matakuliah yang pernah dipegang antara lain Pemrograman Visual Basic,

Pemrograman Web, Internet dan Website.

Suendri, S.Kom

Merupakan Dosen Muda Akademi Manajemen Informatika dan Komputer (AMIK)

Royal Kisaran. Matakuliah yang pernah dipegang antara lain Pemrograman Berorientasi

Objek, Pengantar Internet, Pemrograman Web, Internet dan Website dan Komunikasi Data.

Selain sebagai dosen sekaligus Kepala Bidang Sistem Informasi STMIK-AMIK Royal Kisaran

tahun 2012 dan Programmer serta Web Developer Sistem Informasi (SISFO) Kampus STMIK-

AMIK Royal Kisaran http://www.royal.ac.id.

Email: [email protected], Facebook: www.facebook.com/suendribego,

Blog: http://phpbego.wordpress.com

Page 4: Pemrograman Web 1 - phpbego.files.wordpress.com fileObjek, Pengantar Internet, Pemrograman Web, Internet dan Website dan Komunikasi Data. ... Modul 2 Kuliah Pemrograman Web 1 Akademi

Modul 2 Kuliah Pemrograman Web 1

Akademi Manajemen Informatika dan Komputer Royal Kisaran 4

SQL merupakan singkatan dari Structured Query Language. SQL atau juga sering

disebut sebagai query merupakan suatu bahasa (language) yang digunakan untuk

mengakses database. SQL dikenalkan pertama kali dalam IBM pada tahun 1970 dan sebuah

standar ISO dan ANSII ditetapkan untuk SQL. Standar ini tidak tergantung pada mesin yang

digunakan (IBM, Microsoft atau Oracle). Hampir semua software database mengenal atau

mengerti SQL. Jadi, perintah SQL pada semua software database hampir sama.

Terdapat 3 (tiga) jenis perintah SQL, yaitu :

1. DDL atau Data Definition Language

DDL merupakan perintah SQL yang berhubungan dengan pendefinisian suatu struktur

database, dalam hal ini database dan table. Beberapa perintah dasar yang termasuk DDL ini

antara lain :

a. CREATE

b. ALTER

c. RENAME

d. DROP

2. DML atau Data Manipulation Language

DML merupakan perintah SQL yang berhubungan dengan manipulasi atau

pengolahan data atau record dalam table. Perintah SQL yang termasuk dalam DML antara

lain :

a. SELECT

b. INSERT

c. UPDATE

d. DELETE

Project : Introduction and MySQL Command Line

Tujuan : Pendahuluan dan Memahami Perintah MySQL via Command Line

Page 5: Pemrograman Web 1 - phpbego.files.wordpress.com fileObjek, Pengantar Internet, Pemrograman Web, Internet dan Website dan Komunikasi Data. ... Modul 2 Kuliah Pemrograman Web 1 Akademi

Modul 2 Kuliah Pemrograman Web 1

Akademi Manajemen Informatika dan Komputer Royal Kisaran 5

3. DCL atau Data Control Language

DCL merupakan perintah SQL yang berhubungan dengan manipulasi user dan hak

akses (priviledges). Perintah SQL yang termasuk dalam DCL antara lain :

a. GRANT

b. REVOKE

Untuk Modul 2 ini, kita akan membahas perintah SQL yang pertama, sedangkan

perintah kedua dan ketiga akan dibahas pada Modul berikutnya.

a. Langkah pertama, pastikan MySQL anda telah aktif.

Klik tombol start pada Apache dan MySql atau anda bisa start pada tombol MySql

saja

Gambar 1. XAMPP Control Panel

b. Aktifkan MySQL Command Line

Buka Command Pront di windows anda atau dengan jalan pintas dengan menekan

Logo Windos+R bersamaan pada keyboard anda. Selanjutnya pastikan anda pada partisi C

dan masukkan perintah berikut.

Page 6: Pemrograman Web 1 - phpbego.files.wordpress.com fileObjek, Pengantar Internet, Pemrograman Web, Internet dan Website dan Komunikasi Data. ... Modul 2 Kuliah Pemrograman Web 1 Akademi

Modul 2 Kuliah Pemrograman Web 1

Akademi Manajemen Informatika dan Komputer Royal Kisaran 6

Berikut screenshoot mysql pada command pront.

Gambar 2. Command Pront

3.1 Melihat Semua database

Untuk melihat semua database yang ada pada MySQL anda, anda dapat

menggunakan perintah berikut

Note:

Pengertian database, jenis dan aplikasi lainnya bisa anda pahami pada matakuliah

lainnya yang berhubungan. Pastikan anda telah paham maksud dari database, dosen anda

akan melakukan review kembali saat perkuliahan dan memastikan anda paham.

Semua database yang ada akan ditampilakan pada command pront seperti pada

gambar berikut ini.

Show databases;

C:\> cd xampp \ mysql \ bin C:\xampp\mysql\bin> mysql –u root

Page 7: Pemrograman Web 1 - phpbego.files.wordpress.com fileObjek, Pengantar Internet, Pemrograman Web, Internet dan Website dan Komunikasi Data. ... Modul 2 Kuliah Pemrograman Web 1 Akademi

Modul 2 Kuliah Pemrograman Web 1

Akademi Manajemen Informatika dan Komputer Royal Kisaran 7

Gambar 3. Melihat database

3.2 Membuat database pertama ( CREATE )

Untuk membuat database, gunakan perintah berikut.

Contoh :

Note :

Dalam tahap belajar ada 3 aturan penulisan pada nama database dan field yang mesti

anda ikuti :

1. Gunakan selalu huruf kecil.

2. Jangan gunakan spasi.

3. Nama harus UNIK ( Tidak boleh sama dengan yang lainnya).

Aturan ini tidak baku dan tidak mengikat, namun diharuskan dalam tahan belajar.

Berikut gambar pembuatan database via Command Pront anda.

create database dbpertama;

create database nama_database;

Page 8: Pemrograman Web 1 - phpbego.files.wordpress.com fileObjek, Pengantar Internet, Pemrograman Web, Internet dan Website dan Komunikasi Data. ... Modul 2 Kuliah Pemrograman Web 1 Akademi

Modul 2 Kuliah Pemrograman Web 1

Akademi Manajemen Informatika dan Komputer Royal Kisaran 8

Gambar 4. Membuat Database

3.3 Menggunakan database

Sebelum kita melakukan penambahan, pengurangan atau operasi lain dalam

database tersebut, kita mesti masuk terlebih dahulu ke dalam database yang kita buat

sebelumnya.

Contoh :

Gambar 5. Menggunakan Database

use nama_database;

use dbpertama ;

Page 9: Pemrograman Web 1 - phpbego.files.wordpress.com fileObjek, Pengantar Internet, Pemrograman Web, Internet dan Website dan Komunikasi Data. ... Modul 2 Kuliah Pemrograman Web 1 Akademi

Modul 2 Kuliah Pemrograman Web 1

Akademi Manajemen Informatika dan Komputer Royal Kisaran 9

3.4 Membuat table

Berikut code yang anda gunakan untuk membuat table

Contoh :

Selanjutnya bisa anda lihat pada gambar berikut ini

Gambar 6. membuat table

CREATE TABLE nama_table ( field1 type, field2 type, ... primary key(fieldx) );

CREATE TABLE table1 ( field1 int NOT NULL, field2 varchar(20), field3 varchar(50), field4 text, primary key(field1 ) );

Page 10: Pemrograman Web 1 - phpbego.files.wordpress.com fileObjek, Pengantar Internet, Pemrograman Web, Internet dan Website dan Komunikasi Data. ... Modul 2 Kuliah Pemrograman Web 1 Akademi

Modul 2 Kuliah Pemrograman Web 1

Akademi Manajemen Informatika dan Komputer Royal Kisaran 10

3.5 Melihat table

Untuk melihat table-table yang telah kita buat, anda bisa menggunakan code berikut

ini.

Berikut sreenshootnya.

Gambar 7. Melihat Table

3.6 Melihat Struktur table

Untuk melihat struktur dari table yang kita buat, ketikkan code berikut.

Contoh :

Gambar 8. Struktur Table

SHOW tables;

DESC nama_table ;

DESC table1 ;

Page 11: Pemrograman Web 1 - phpbego.files.wordpress.com fileObjek, Pengantar Internet, Pemrograman Web, Internet dan Website dan Komunikasi Data. ... Modul 2 Kuliah Pemrograman Web 1 Akademi

Modul 2 Kuliah Pemrograman Web 1

Akademi Manajemen Informatika dan Komputer Royal Kisaran 11

3.7 Perobahan Table ( ALTER )

ALTER merupakan perintah yang digunakan untuk melakukan perobahan atau

pengeditan terhadap table atau field yang anda dalam database, perobahan termasuk

melakukan penambahan, pengeditan bahkan penghapusan dari table dan field yang telah

ada sebelummnya.

a. Menambahkan / menyisipkan 1 field pada table.

Contoh :

Berikut screenshootnya :

Gambar 9. Menambahkan Field

b. Menghapus 1 field pada table

Gunakan perintah berikut jika anda ingin menghapus 1 field dari table

Hasilnya bisa anda lihat pada gambar berikut ini.

ALTER TABLE nama_table alter_option ;

ALTER TABLE table1 ADD field5 date NOT NULL;

ALTER TABLE table1 DROP field5 ;

Page 12: Pemrograman Web 1 - phpbego.files.wordpress.com fileObjek, Pengantar Internet, Pemrograman Web, Internet dan Website dan Komunikasi Data. ... Modul 2 Kuliah Pemrograman Web 1 Akademi

Modul 2 Kuliah Pemrograman Web 1

Akademi Manajemen Informatika dan Komputer Royal Kisaran 12

Gambar 10. Menghapus field

c. Merobah nama field

Jika anda ingin merobah atau mengganti nama field, gunakan perintah berikut.

Hasilnya dapat anda lihat pada gambar berikut ini.

Gambar 11. Merobah nama field

alter table nama_table rename to table_lain;

Page 13: Pemrograman Web 1 - phpbego.files.wordpress.com fileObjek, Pengantar Internet, Pemrograman Web, Internet dan Website dan Komunikasi Data. ... Modul 2 Kuliah Pemrograman Web 1 Akademi

Modul 2 Kuliah Pemrograman Web 1

Akademi Manajemen Informatika dan Komputer Royal Kisaran 13

3.8 Menghapus Table ( DROP )

Anda bisa menggunakan perintah berikut jika ingin menghapus table.

Hasilnya seperti pada gambar berikut ini

Gambar 12. Menghapus table

DROP TABLE nama_table ;