PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN...

29
PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks. (0274)2901553 email: [email protected] KEPUTUSAN KEPALA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL NOMOR : 21/KEP/DIKMEN-GK/V/2019 TAHUN 2019 TENTANG PETUNJUK TEKNIS PENGELOLAAN ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DAERAH DAN STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR BELANJA TUNAI DAN NON TUNAI DI LINGKUNGAN BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL KEPALA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Menimbang : a. bahwa untuk mewujudkan pengelolaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah yang tertib, lancar, efektif, efisien dan akuntabel, perlu mematuhi peraturan-peraturan terkait pengelolaan keuangan daerah; b. bahwa dalam rangka meminimalisasi perbedaan persepsi dalam memahami berbagai peraturan pelaksanaan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah diperlukan Petunjuk Teknis Pengelolaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah dan Standar Operasional Prosedur Belanja Tunai dan Non Tunai; c. bahwa berdasarkan pertimbangan dimaksud huruf a, dan b diatas perlu menetapkan Keputusan Kepala Balai Pendidikan Menengah Kabupaten Gunungkidul tentang Petunjuk Teknis Pengelolaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah dan Standar Operasional Prosedur Belanja Tunai dan Non Tunai di Lingkungan Balai Pendidikan Menengah Kabupaten Gunungkidul; Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 3 tahun 1950 tentang Pembentukan Daerah Istimewa Yogyakarta jo Peraturan Pemerintah nomor 31 tahun 1950 Sebagaimana telah diubah dan ditambah terakhir dengan Undang-Undang nomor 26 tahun 1959; 2. Undang-undang nomor 18 tahun 1997 tentang Pajak Daerah dan restribusi daerah jo Undang-undang nomor 34 Tahun 2000; 3. Undang-undang Nomor 36 Tahun 2008 tentang Perubahan Keempat Atas Undang-undang Nomor 7 Tahun 1983 tentang Pajak Penghasilan; 4. Undang-undang Nomor 42 Tahun 2009 tentang Perubahan Keempat Atas Undang-undang Nomor 8 Tahun 1983 tentang Pajak Pertambahan Nilai; 5. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah;

Transcript of PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN...

Page 1: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.

PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA

BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks. (0274)2901553

email: [email protected]

KEPUTUSAN

KEPALA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL

NOMOR : 21/KEP/DIKMEN-GK/V/2019

TAHUN 2019

TENTANG

PETUNJUK TEKNIS PENGELOLAAN ANGGARAN PENDAPATAN DAN

BELANJA DAERAH DAN STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR BELANJA

TUNAI DAN NON TUNAI DI LINGKUNGAN BALAI PENDIDIKAN

MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL

KEPALA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL

Menimbang : a. bahwa untuk mewujudkan pengelolaan Anggaran Pendapatan dan

Belanja Daerah yang tertib, lancar, efektif, efisien dan akuntabel,

perlu mematuhi peraturan-peraturan terkait pengelolaan keuangan

daerah;

b. bahwa dalam rangka meminimalisasi perbedaan persepsi dalam

memahami berbagai peraturan pelaksanaan Anggaran Pendapatan

Belanja Daerah diperlukan Petunjuk Teknis Pengelolaan Anggaran

Pendapatan dan Belanja Daerah dan Standar Operasional Prosedur

Belanja Tunai dan Non Tunai;

c. bahwa berdasarkan pertimbangan dimaksud huruf a, dan b diatas

perlu menetapkan Keputusan Kepala Balai Pendidikan Menengah

Kabupaten Gunungkidul tentang Petunjuk Teknis Pengelolaan

Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah dan Standar Operasional

Prosedur Belanja Tunai dan Non Tunai di Lingkungan Balai

Pendidikan Menengah Kabupaten Gunungkidul;

Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 3 tahun 1950 tentang Pembentukan Daerah

Istimewa Yogyakarta jo Peraturan Pemerintah nomor 31 tahun

1950 Sebagaimana telah diubah dan ditambah terakhir dengan

Undang-Undang nomor 26 tahun 1959;

2. Undang-undang nomor 18 tahun 1997 tentang Pajak Daerah dan

restribusi daerah jo Undang-undang nomor 34 Tahun 2000;

3. Undang-undang Nomor 36 Tahun 2008 tentang Perubahan

Keempat Atas Undang-undang Nomor 7 Tahun 1983 tentang Pajak

Penghasilan;

4. Undang-undang Nomor 42 Tahun 2009 tentang Perubahan

Keempat Atas Undang-undang Nomor 8 Tahun 1983 tentang Pajak

Pertambahan Nilai;

5. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan

Daerah;

Page 2: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.

6. Peraturan Presiden Nomor 16 tahun 2018 tentang Pengadaan

Barang/Jasa Pemerintah;

7. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang

Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah;

8. Surat Edaran Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa

Pemerintah nomor 3 tahun 2015 tentang Pelaksanaan Pengadaan

Barang/Jasa melalui E-Purchasing;

9. Peraturan Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Nomor 130 tahun

2018, tentang Sistem dan Prosedur Pengelolaan Keuangan Daerah;

10. Peraturan Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Nomor 86 Tahun

2018, tentang Pembentukan, Susunan Organisasi, Tugas, Fungsi, dan

Tata Kerja Unit Pelaksana Teknis pada Dinas Pendidikan, Pemuda,

dan Olahraga;

MEMUTUSKAN

KESATU : Petunjuk Teknis Pengelolaan Anggaran Pendapatan dan Belanja

Daerah dan Standar Operasional Prosedur Belanja Tunai dan Non

Tunai di Lingkungan Balai Pendidikan Menengah Kabupaten

Gunungkidul sebagaimana tercantum dalam lampiran keputusan ini.

KEDUA : Petunjuk Teknis Pengelolaan Anggaran Pendapatan dan Belanja

Daerah dan Standar Operasional Prosedur Belanja Tunai dan Non

Tunai sebagaimana Diktum KESATU digunakan sebagai Petunjuk

Teknis dalam rangka pelaksanaan Anggaran Pendapatan Belanja

Daerah Tahun Anggaran 2019 di Lingkungan Balai Pendidikan

Menengah Kabupaten Gunungkidul.

KETIGA : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan, dan dilaksanakan

untuk Tahun Anggaran 2019.

Ditetapkan di : Gunungkidul

Pada Tanggal : 15 Mei 2019

KEPALA BALAI PENDIDIKAN

MENENGAH

KABUPATEN GUNUNGKIDUL

TTD

Drs. SANGKIN, M.Pd

NIP. 196303021990031005

Page 3: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.

LAMPIRAN I KEPUTUSAN KEPALA BALAI

PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN

GUNUNGKIDUL

Nomor : 21/KEP/DIKMEN-GK/V/2019

Tanggal : Mei 2019

PETUNJUK TEKNIS

PENGELOLAAN ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DAERAH

DI LINGKUNGAN BALAI PENDIDIKAN MENENGAH

KABUPATEN GUNUNGKIDUL

BAGIAN I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Balai Pendidikan Menengah Kabupaten Gunungkidul yang terbentuk pada

tahun 2017 dengan Peraturan Gubernur Nomor 56 Tahun 2016, mempunyai

ketugasan untuk memberikan pembinaan dan pelayanan pendidikan kepada 68 SMA

dan SMK negeri/swasta diwilayah Kabupaten Gunungkidul.

Pada tahun 2018 Balai Pendidikan Menengah Kabupaten Gunungkidul

ditunjuk sebagai Kuasa Pengguna Anggaran, untuk mengelola anggaran sendiri

membawahi 24 SMA dan SMK Negeri. Dalam melaksanakan tugasnya melalui fungsi

pengelolaan keuangan, terdapat beberapa permasalahan. Selain penyerapan anggaran

yang tidak sesuai dengan aliran kas sebagaimana yang telah direncanakan,

akuntabilitas laporan pertanggungjawaban keuangan belum sesuai harapan. Hal ini

terindikasi dari setiap rapat kerja pengendalian anggaran, serapan anggaran Balai

Dikmen Gunungkidul senantiasa berada pada level bawah. Kondisi seperti ini

disebabkan karena secara kuantitas jumlah SDM yang masih kurang, serta masih perlu

peningkatan pemahaman terhadap regulasi pengelolaan keuangan.

Beban pekerjaan pelaksana teknis kegiatan dan pengelola keuangan di

lingkungan Balai Pendidikan Menengah Kabupaten Gunungkidul yang cukup banyak,

menyebabkan minimnya kesempatan bagi mereka untuk mempelajari regulasi

dimaksud. Berdasarkan keadaan tersebut, perlu disusun petunjuk teknis pengelolaan

APBD di lingkungan Balai Pendidikan Menengah Kabupaten Gunungkidul, yang

selanjutnya akan digunakan sebagai petunjuk teknis untuk mempermudah pelaksanaan

Program dan Kegiatan yang bersumber dari APBD. B. MAKSUD DAN TUJUAN

Maksud penyusunan petunjuk teknis pengelolaan Anggaran Pendapatan dan

Belanja Daerah (APBD) di lingkungan Balai Pendidikan Menengah Kabupaten

Gunungkidul adalah:

1. Memberikan kemudahan bagi pelaksana teknis kegiatan dan pengelola keuangan

untuk memahami aturan dan ketentuan pengelolaan keuangan yang bersumber

pada APBD DIY.

2. Menyamakan persepsi dan keseragaman langkah dan tindakan yang diperlukan

dalam pengelolaan keuangan sesuai dengan peraturan perundang-undangan.

Page 4: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.

3. petunjuk teknis ini menjadi acuan bagi pejabat pelaksana teknis kegiatan dan

aparat pengelola keuangan di lingkungan Balai Pendidikan Menengah Kabupaten

Gunungkidul dalam rangka melaksanakan tertib administrasi pengelolaan

keuangan, sehingga pengelolaan APBD tepat waktu, akurat dan akuntabel.

BAGIAN II

PETUNJUK TEKNIS

PENGELOLAAN KEUANGAN APBD

A. PENGERTIAN UMUM

1. Dokumen Pelaksanaan Anggaran yang selanjutnya disingkat DPA adalah

dokumen yang memuat pendapatan, belanja dan pembiayaan yang digunakan

sebagai dasar pelaksanaan anggaran oleh Kuasa Pengguna Anggaran.

2. Surat Penyediaan Dana yang selanjutnya disingkat SPD adalah dokumen yang

menyatakan tersedianya dana untuk melaksanakan kegiatan sebagai dasar

penerbitan Surat Permintaan Pembayaran.

3. Surat Permintaan Pembayaran yang selanjutnya disingkat SPP adalah

dokumen yang diterbitkan oleh pejabat yang bertanggung jawab atas pelaksanaan

kegiatan/Bendahara Pengeluaran untuk mengajukan permintaan pembayaran.

4. SPP Uang Persediaan yang selanjutnya disingkat SPP-UP adalah dokumen yang

diajukan oleh Bendahara Pengeluaran Pembantu untuk permintaan uang muka

kerja yang bersifat pengisian kembali (revolving) yang tidak dapat dilakukan

dengan pembayaran langsung.

5. SPP Ganti Uang Persediaan yang selanjutnya disingkat SPP-GU adalah

dokumen yang diajukan oleh Bendahara Pengeluaran Pembantu untuk permintaan

pengganti uang persediaan yang tidak dapat dilakukan dengan pembayaran

langsung.

6. SPP Tambahan Uang Persediaan yang selanjutnya disingkat SPP-TU adalah

dokumen yang diajukan oleh Bendahara Pengeluaran Pembantu untuk permintaan

tambahan uang persediaan guna melaksanakan kegiatan yang bersifat mendesak

dan tidak dapat digunakan untuk pembayaran langsung dan uang persediaan.

7. SPP Langsung yang selanjutnya disingkat SPP-LS adalah dokumen yang

diajukan oleh Bendahara Pengeluaran Pembantu untuk permintaan pembayaran

langsung kepada pihak ketiga atas dasar perjanjian kontrak kerja atau surat

perintah kerja lainnya dan pembayaran gaji dengan jumlah, penerima, peruntukan,

dan waktu pembayaran tertentu yang dokumennya disiapkan oleh Pejabat

Pelaksana Teknis Kegiatan.

8. Surat Perintah Membayar yang selanjutnya disingkat SPM adalah dokumen

yang digunakan/diterbitkan oleh Kuasa Pengguna Anggaran untuk penerbitan

Surat Perintah Pencairan Dana atas beban pengeluaran DPA.

9. Surat Perintah Membayar Uang Persediaan yang selanjutnya disingkat SPM-

UP adalah dokumen yang diterbitkan oleh Kuasa Pengguna Anggaran untuk

penerbitan SP2D atas beban pengeluaran DPA-SKPD yang dipergunakan sebagai

uang persediaan.

10. Surat Perintah Membayar Ganti Uang Persediaan yang selanjutnya disingkat

SPM-GU adalah dokumen yang diterbitkan oleh Kuasa Pengguna Anggaran

untuk penerbitan SP2D atas beban pengeluaran DPA-SKPD yang dananya

dipergunakan untuk mengganti uang persediaan yang telah dibelanjakan.

Page 5: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.

11. Surat Perintah Membayar Tambahan Uang Persediaan yang selanjutnya

disingkat SPM-TU adalah dokumen yang diterbitkan oleh Kuasa Pengguna

Anggaran untuk penerbitan SP2D atas beban pengeluaran DPA, karena kebutuhan

dananya melebihi jumlah batas pagu uang persediaan yang telah ditetapkan sesuai

dengan ketentuan.

12. Surat Perintah Membayar Langsung yang selanjutnya disingkat SPM-LS

adalah dokumen yang diterbitkan oleh Kuasa Pengguna Anggaran untuk

penerbitan SP2D atas beban pengeluaran DPA kepada pihak ketiga.

13. Surat Perintah Pencairan Dana yang selanjutnya disingkat SP2D adalah

dokumen yang digunakan sebagai dasar pencairan dana yang diterbitkan oleh

Bendahara Umum Daerah berdasarkan SPM.

14. Nota Pencairan Dana (NPD) adalah surat permohonan pencairan dana yang

diajukan oleh PPTK kepada KPA untuk uang muka pelaksanaan kegiatan yang

bersumber dari Uang Persedian Bendahara Pengeluaran Pembantu.

15. Uang Muka Kerja (Panjar) adalah dana yang diberikan kepada PPTK oleh

Bendahara Pengeluaran Pembantu yang digunakan untuk pelaksanaan kegiatan

yang pembayarannya dengan uang persediaan.

16. Kuasa Pengguna Anggaran yang selanjutnya disingkat KPA adalah pejabat

yang diberi kuasa untuk melaksanakan sebagian kewenangan Pengguna

Anggaran/Pengguna Barang dalam melaksanakan sebagian tugas dan fungsi OPD

di Unit Kerja.

17. Pejabat Pembuat Komitmen yang selanjutnya disingkat PPKom adalah pejabat

yang bertanggung jawab atas pelaksanaan pengadaan barang/jasa.

18. Pejabat Penatausahaan Keuangan yang selanjutnya disingkat PPK adalah

pejabat yang melaksanakan fungsi tata usaha keuangan pada Balai Pendidikan

Menengah Kabupaten Gunungkidul.

19. Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan yang selanjutnya disingkat PPTK adalah

pejabat yang melaksanakan satu atau beberapa kegiatan dari suatu program sesuai

dengan bidang tugasnya.

20. Bendahara Pengeluaran Pembantu adalah pejabat fungsional yang ditunjuk

untuk menerima, menyimpan, membayarkan, menatausahakan, dan

mempertanggung jawabkan uang untuk keperluan belanja daerah dalam rangka

pelaksanaan APBD pada Balai Pendidikan Menengah Kabupaten Gunungkidul.

25. Pemegang Uang Muka Kegiatan (PUMK) adalah petugas pembantu PPTK

yang melaksanakan administrasi keuangan kegiatan yang menjadi tanggung

jawab PPTK;

26. Penyiap Surat Permintaan Pembayaran (SPP) adalah petugas pengelola

keuangan yang membantu Bendahara pengeluaran/Bendahara pengeluaran

Pembantu dalam menerbitkan SPP;

27. Petugas Pembukuan adalah petugas pengelola keuangan yang membantu tugas

Bendahara Pengeluaran Pembantu dalam melakukan administrasi pembukuan;

28. Verifikator adalah petugas pengelola keuangan yang membantu PPK Balai

Pendidikan Menengah Kabupaten Gunungkidul melakukan pengujian terhadap

pertanggungjawaban keuangan;

29. Penyiap Surat Perintah Membayar (SPM) adalah petugas pengelola keuangan

yang membantu PPK Unit Kerja dalam menerbitkan SPM;

30. Petugas Akuntansi adalah pengelola keuangan yang bertugas membantu PPK

Balai Pendidikan Menengah Kabupaten Gunungkidul dalam melaksanakan

fungsi akuntansi dan pelaporan keuangan.

Page 6: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.

B. PEJABAT DAN KETUGASAN DALAM PENGELOLAAN KEUANGAN

Pejabat yang terkait dalam pelaksanaan APBD beserta ketugasannya dalam

proses pengelolaan keuangan di lingkungan Balai Pendidikan Menengah Kabupaten

Gunungkidul adalah:

1. Kuasa Pengguna Anggaran

Kuasa Pengguna Anggaran di lingkungan Balai Pendidikan Menengah

Kabupaten Gunungkidul adalah Kepala Balai, yang diberi kuasa untuk

melaksanakan sebagian kewenangan Pengguna Anggaran dalam melaksanakan

tugas pokok dan fungsi.

Kuasa Pengguna Anggaran memiliki tugas:

a. Memeriksa kas Bendahara Pengeluaran Pembantu sekurang-kurangnya 1

(satu) kali dalam 3 (tiga) bulan;

b. Menyetujui atau menolak SPJ pengeluaran yang diajukan oleh Bendahara

Pengeluaran Pembantu;

c. Mengawasi pelaksanaan anggaran kegiatan yang dilaksanakan oleh Pejabat

Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK);

d. Kuasa Pengguna Anggaran bertanggung jawab kepada Pengguna Anggaran;

e. Dalam hal pengadaan barang/jasa, KPA bertindak sebagai Pejabat Pembuat

Komitmen (PPKom);

f. Kuasa Pengguna Anggaran melakukan evaluasi program/kegiatan setiap

bulan sekali.

2. Pejabat Penatausahaan Keuangan

PPK adalah Kepala Subbagian Tata Usaha.

PPK memiliki tugas sebagai berikut:

a. Meneliti kelengkapan SPP-LS pengadaan barang/jasa yang disampaikan

Bendahara Pengeluaran Pembantu dan diketahui/ disetujui oleh PPTK;

b. Meneliti kelengkapan SPP-UP, SPP-GU, SPP-TU dan SPP-LS Gaji dan

tunjangan PNS serta penghasilan lainnya yang ditetapkan dengan ketentuan

Perundang-undangan yang disampaikan oleh Bendahara Pengeluaran

Pembantu;

c. Melakukan verifikasi SPP;

d. Menyiapkan SPM;

e. Melakukan verifikasi SPJ;

f. Melaksanakan Akuntansi Balai Dikmen;

g. Menyiapkan Laporan Keuangan Dinas;

h. Melaporkan pelaksanaan tugas kepada Kepala BPKA DIY secara berkala

setiap bulan sekali;

i. Membuat register SPJ pengeluaran yang disampaikan oleh Bendahara

Pengeluaran Pembantu dalam buku register penerimaan SPJ pengeluaran;

j. Membuat register SPJ pengeluaran yang telah disahkan oleh Kuasa Pengguna

Anggaran ke dalam buku register pengesahan SPJ pengeluaran;

k. Membuat register SPJ pengeluaran yang telah ditolak oleh Kuasa Pengguna

Anggaran ke dalam buku register penolakan SPJ pengeluaran.

3. Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK)

PPTK dijabat oleh pejabat eselon IV (Kepala Seksi/Kepala Subbagian) dan

Kepala Sekolah. Jika pejabat eselon IV atau Kepala Sekolah berhalangan/kosong

Page 7: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.

maka dapat dijabat oleh Staf yang dianggap mampu yang diangkat dengan SK

Kepala Balai.

PPTK memiliki tugas sebagai berikut:

a. Mengendalikan pelaksanaan kegiatan;

b. Menyiapkan dokumen anggaran atas beban pengeluaran pelaksanaan

kegiatan;

c. Menyusun laporan pelaksanaan kegiatan yang menjadi tanggung jawabnya

setelah kegiatan selesai dilaksanakan;

d. Melaporkan perkembangan pelaksanaan kegiatan kepada Kepala Balai

Dikmen secara rutin dalam bentuk laporan bulanan;

e. Membantu Pejabat Pembuat Komitmen (PPKom) dalam proses pengadaan

barang/jasa (LS);

f. Dalam pertanggungjawaban keuangan, PPTK dapat dibantu staf yang

menangani pengadministrasian keuangan kegiatan yang selanjutnya disebut

Pemegang Uang Muka Kegiatan (PUMK);

g. Koordinasi dengan Penyimpan Barang/Pengurus Barang terhadap realisasi

belanja bahan pakai habis dan belanja modal dan penggunaan bahan pakai

habis yang tercantum dalam Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA)

masing-masing kegiatan;

h. PPTK dalam melaksanakan tugasnya bertanggung jawab kepada Kuasa

Pengguna Anggaran;

i. PPTK tidak boleh merangkap sebagai Pejabat Pengadaan untuk kegiatan

yang menjadi tanggung jawabnya.

4. Bendahara Pengeluaran Pembantu

Bendahara Pengeluaran Pembantu memiliki tugas:

a. Melaksanakan tugas kebendaharaan dalam pelaksanaan anggaran belanja;

b. Menerbitkan dan mengajukan SPP UP/GU/TU/LS untuk memperoleh

persetujuan dari KPA melalui PPK dalam rangka pengisian UP/GU/TU dan

pembayaran langsung (LS);

c. Membuat Register Penerbitan SPP;

d. Meneliti kelengkapan dokumen pendukung SPP-LS yang diajukan oleh

PPTK;

e. Menguji kebenaran perhitungan tagihan yang tercantum dalam surat perintah

pembayaran;

f. Menguji ketersediaan dana yang bersangkutan;

g. Menguji kebenaran dan kelengkapan dokumen pertanggungjawaban;

h. Melakukan pencatatan bukti-bukti pembelanjaan dana dari UP/GU/TU, dan

LS pada Buku Kas Umum, Buku Pembantu Kas Tunai, Buku Pembantu

Bank, Buku Pembantu Pajak, Buku Pembantu Panjar, dan Buku Pembantu

Pengeluaran Per Rincian Objek Belanja;

i. Melakukan rekapitulasi pengeluaran dan mencatatnya dalam SPJ yang akan

diserahkan ke Kuasa Pengguna Anggaran melalui PPKuntuk disahkan;

j. Menutup buku kas umum dan membuat register penutupan kas setiap akhir

bulan.

5. Pemegang Uang Muka Kegiatan (PUMK)

PUMK membantu PPTK dalam pengadministrasian keuangan, bertugas:

a. Melaksanakan pembukuan keuangan dan kegiatan yang diampunya;

b. Mempersiapkan bahan pengajuan SPP LS;

Page 8: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.

c. Menyusun rekapitulasi SPJ kegiatan;

d. Mengkompilasi dokumen kegiatan yang telah disetujui;

e. Mengarsip dan menyampaikan dokumen kegiatan ke Subbag. Keuangan;

f. Melakukan rekonsiliasi realisasi anggaran kegiatan dengan Bendahara

Pengeluaran Pembantu, Petugas Pembukuan dan petugas akuntansi Balai

Dikmen, baik secara bulanan maupun triwulan.

g. Menyampaikan laporan penggunaan Barang Persediaan kepada

Penyimpan Barang setiap akhir bulan.

6. Petugas Pembukuan

Petugas Pembukuan merupakan pembantu Bendahara Pengeluaran Pembantu

yang dalam tugasnya sekurang-kurangnya:

a. Melakukan pembukuan dalam SIPKD maupun manual (jika dipandang

perlu) sesuai beban mata anggaran/kode rekening belanja yang sesuai;

b. Melakukan pencetakan BKU dan Buku Pembantu setelah penutupan

buku setiap bulannya;

c. Melakukan penyiapan laporan fungsional dan laporan administratif

Bendahara Pengeluaran Pembantu;

7. Penyiap Surat Permintaan Pembayaran (SPP) Petugas penyiap SPP

bertugas:

a. Melakukan penelitian ulang terhadap dokumen kelengkapan SPP baik

SPP-UP, SPP-GU, SPP-TU, maupun SPP-LS yang telah disetujui oleh

Bendahara Pengeluaran Pembantu;

b. Melakukan entry SPP pada Sistem Informasi Pengelolaan Keuangan

Daerah (SIPKD);

c. Melakukan pencetakan dan menyampaikan kembali pada Bendahara

Pengeluaran Pembantu, untuk ditandatangani dan dimintakan persetujuan

pada pihak terkait.

8. Penyiap Dokumen Surat Perintah Membayar (SPM)

Petugas Penyiap SPM dalam menjalankan tugasnya sekurang-kurangnya:

a. Meneliti SPP yang akan diajukan ke PA/KPA;

b. Melakukan entry SPM pada SIPKD sesuai beban mata anggaran yang

sesuai;

c. Melakukan pencetakan dan menyampaikan kepada verifikator untuk

dilakukan penelitian ulang, dilanjutkan ke PPK dan Kuasa Pengguna

Anggaran;

9. Verifikator

Dalam melakukan verifikasi SPJ, verifikator sekurang-kurangnya melakukan

langkah pengujian:

a. Memperoleh keyakinan bahwa SPJ yang disajikan PPTK dianggarkan

dalam DPA, dalam batas anggaran yang telah ditentukan, dan dibebankan

pada mata anggaran yang tepat;

b. Memperoleh keyakinan SPJ didukung bukti-bukti yang sah dan lengkap;

c. Memperoleh keyakinan bahwa terjadi efisiensi dalam penggunaan

anggaran;

Page 9: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.

d. Memperoleh keyakinan bahwa SPJ telah ditandatangani oleh yang

berhak;

e. Memperoleh keyakinan bahwa penggunaan anggaran dilaksanakan sesuai

dengan rencana, baik dari sisi keterjadian maupun keakurasian.

10. Petugas Akuntansi dan Pelaporan

Petugas Akuntansi dan Pelaporan mempunyai tugas:

a. Menjalankan fungsi akuntansi Balai Dikmen selaku entitas akuntansi

dalam pemerintahan daerah;

b. Melakukan Penjurnalan harian dalam SIPKD;

c. Melakukan entri Belanja dalam Buku Besar SIPKD;

d. Menyiapkan Prognosis;

e. Menyiapkan Laporan Realisasi Anggaran (LRA) dan Neraca;

f. Menyiapkan Laporan Operasional (LO);

g. Menyiapkan Laporan Perubahan Ekuitas (LPE);

h. Menyiapkan Catatan atas Laporan Keuangan OPD;

i. Menyiapkan bahan Perhitungan Anggaran.

C. LANGKAH-LANGKAH DALAM PENGELOLAAN APBD

1. Pelaksanaan Belanja Tunai/Panjar Kerja

a. PPTK melakukan klarifikasi kepada Bendahara Pengeluaran terkait dengan

ketersediaan dana untuk panjar kegiatan.

b. PPTK mengajukan permohonan dana dengan Nota Pencairan Dana (NPD)

sesuai dengan aliran kas, untuk melaksanakan kegiatan tertentu, kepada

Pengguna Anggaran/Kuasa Pengguna Anggaran setelah diparaf PPK.

c. Pengguna Anggaran/Kuasa Pengguna Anggaran memberikan persetujuan

pada Nota Pencairan Dana (NPD) tersebut, selanjutnya NPD diajukan ke

Bendahara Pengeluaran untuk mengeluarkan sejumlah dana dimaksud

sebagai panjar kerja;

d. Dalam proses pelaksanaan kegiatan, PPTK wajib mengarsip dokumen-

dokumen yang terkait dengan pengeluaran belanja untuk kegiatan tersebut.

Selanjutnya PPTK memberikan dokumen-dokumen pelaksanaan belanja

tersebut sebagai dasar Bendahara Pengeluaran dalam melakukan

Pertanggungjawaban Belanja;

e. Bendahara Pengeluaran melakukan pembukuan setelah dilakukan verifikasi

oleh PPK-SKPD terhadap kebenaran dokumen yang diberikan oleh PPTK.

Selanjutnya, Bendahara Pengeluaran mencatat pelaksanaan belanja dalam:

1) Buku Kas Umum, digunakan untuk mencatat transaksi belanja.

2) Buku Pembantu Pengeluaran Per Rincian Obyek, digunakan untuk

merinci item pengeluaran yang dilakukan selama periode bersangkutan.

3) Buku Pembantu Kas Tunai, digunakan untuk mencatat saldo SP2D

yang telah dicairkan dan belum dibelanjakan yang berada di brankas

Bendahara Pengeluaran.

4) Buku Pembantu Simpanan/Bank, digunakan untuk mencatat saldo

SP2D yang telah dicairkan dan belum dibelanjakan yang berada di

rekening Bank Bendahara Pengeluaran.

5) Buku Pembantu Panjar, digunakan untuk mencatat jumlah uang yang

diberikan sebagai panjar kepada PPTK yang melaksanakan kegiatan.

Page 10: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.

6) Buku Pembantu Pajak, digunakan untuk mencatat penerimaan pajak

dan penyetoran pajak.

2. Pelaksanaan Belanja Non Tunai

a. PPTK melakukan klarifikasi kepada Bendahara Pengeluaran terkait dengan

ketersediaan dana;

b. PPTK mengajukan SPJ dan kelengkapannya kepada Bendahara

Pengeluaran;

c. Bendahara Pengeluaran melakukan verifikasi terhadap kelengkapan dan

kebenaran SPJ yang diajukan PPTK;

d. Bendahara Pengeluaran membuat Surat Permohonan Pemindah bukuan/

Transfer sejumlah SPJ yang diajukan oleh PPTK dan selanjutnya

melakukan transfer melalui Bank BPD.

D. SURAT PERTANGGUNGJAWABAN (SPJ)

1. Bukti Pengeluaran/Kuitansi

Kelengkapan utama surat pertanggungjawaban (SPJ) adalah:

a. Bukti Pengeluaran (Bend 26a)

b. Tanda terima yang dipersamakan dengan bukti pengeluaran/bend 26a

Penyelesaian Bend 26a memperhatikan hal-hal sebagai berikut:

a. beserta lampirannya dibuat rangkap 4 (empat), berwarna.

b. Pernyataan belanja terukur berdasarkan DPA (nama belanja, nama kegiatan,

jenis pembayaran, kode kegiatan, kode rekening belanja).

c. Penerima pembayaran ditulis dengan nama terang, alamat, dan

bermeterai (sesuai jumlah pembayarannya), bertandatangan serta

berstempel/cap (jika yang menerima bukan perorangan).

d. Bend 26a Bend 26a diparaf Pejabat Pembuat Komitmen di sebelah kiri

baris nama KPA, sebelum Bend 26a ditandatangani Kuasa Pengguna

Anggaran (KPA).

e. Penerima pada Bend 26a (bagian kiri bawah) ditandatangani oleh PPTK.

f. Tanda tangan Bendahara Pengeluaran/Bendahara Pengeluaran Pembantu

dilakukan setelah isi dan kelengkapannya sesuai dengan huruf a sampai

dengan huruf e.

2. Ketentuan Umum Belanja

a. Belanja Barang/Jasa nilainya sampai dengan Rp.50.000.000,- SPJ

dilengkapi dengan:

1) Bend 26a (kwitansi);

2) Nota Pembelian dari penyedia, bernomor dan alamat lengkap;

3) Lampiran Pengadaan (berisi detail jenis barang/jasa dan merek/

spesifikasinya);

4) Bukti setoran pajak.

Catatan :

• Belanja di atas Rp500.000,- dilakukan secara nontunai; SPJ dilengkapi fotocopy rekening bank, fotocopy NPWP, dan ebilling.

Page 11: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.

• Belanja lebih dari Rp10.000.000,- dilengkapi HPS (Harga Perkiraan

Sendiri), Surat Perintah Kerja (SPK) dan/atau Surat Perintah Mulai Kerja

(SPMK)/Surat Pesanan yang mencantumkan sanksi denda bila terjadi

keterlambatan penyediaan barang/jasa, serta Berita Acara Pemeriksaan

(Fisik) dan Berita Acara Serah Terima Hasil Pekerjaan.

• Untuk kepentingan pengadministrasian Barang Persediaan dan Aset

Tetap:

1) SPJ belanja Barang Persediaan dilengkapi dengan Faktur

Pengiriman Barang dari Penyedia.

2) SPJ Belanja Modal dilengkapi dengan Berita Acara Pemeriksaan

(Fisik) dan Berita Acara Serah Terima Hasil Pekerjaan.

b. Belanja Pengadaan Barang/Jasa nilainya lebih dari Rp50.000.000,- s.d.

Rp200.000.000,- (untuk Jasa Konsultansi sampai dengan

Rp100.000.000,-) dengan Mekanisme LS

Bukti perjanjian berupa Surat Perintah Kerja (SPK). SPJ dilengkapi

dengan:

1) Bend 26a (kwitansi)

2) Ringkasan Kontrak

3) Surat Kesanggupan untuk dipotong Pajak/biaya transfer

4) Foto Copy Rekening Bank dan NPWP

5) Surat Setoran Elektronik (SSE) disertai faktur pajak

6) Laporan Selesainya Pekerjaan

7) Berita Acara Pemeriksaan (Fisik)

8) Berita Acara Serah Terima Hasil Pekerjaan

9) Berita Acara Pemeriksaan (Administratif)

10) Berita Acara Serah Terima Pekerjaan

11) Permohonan Pembayaran

12) Berita Acara Pembayaran

13) Dokumen pengadaan Barang/Jasa, meliputi:

a) Surat Perintah Kerja/SPK

b) Surat Perintah Melaksanakan Kerja/Surat Pesanan

c) Harga Perkiraan Sendiri (HPS)

d) Pakta Integritas

e) Dokumen Pemilihan

f) Surat Undangan Permintaan Penawaran

g) Berita Acara Penjelasan Pekerjaan

h) Berita Acara Pemasukan dan Pembukaan Penawaran

i) Dokumen Kualifikasi

j) Surat Penawaran

k) Berita Acara Evaluasi Penawaran

l) Berita Acara Klarifikasi/Negosiasi

m) Berita Acara Hasil Pengadaan Langsung

n) Penetapan Penyedia Barang/Jasa

o) Pengumuman Penyedia Barang/Jasa

p) Jadwal Pelaksanaan Pengadaan

q) SK Panitia/Pejabat Pengadaan

Page 12: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.

c. Pengadaan Barang/Jasa nilainya lebih dari Rp.200.000.000,- (dua ratus

juta rupiah) atau untuk pekerjaan jasa konsultansi lebih dari

Rp.100.000.000,-(seratus juta rupiah)

Pengadaan dengan mekanisme tender melalui Unit Kerja Pengadaan

Barang/Jasa (UKPBJ).

Bukti perjanjian berupa Surat Perjanjian atau Kontrak.

Kelengkapan SPJ lainnya sama dengan mekanisme LS di

atas.

d. Pengadaan Barang/Jasa melalui e-Purchasing atau Toko Daring

Kelengkapan SPJ berupa:

1) Kuitansi (Bend 26)

2) Surat Pesanan

3) Kelengkapan SPJ lainnya sama dengan mekanisme LS bila nilainya lebih

dari Rp.50.000.000,-

Catatan:

a) Pengadaan melalui e-purchasing tidak perlu HPS.

b) SPJ Jasa Keamanan dan Jasa Kebersihan dilengkapi dengan bukti

pembayaran BPJS bila dalam SPK/Kontrak menyebutkan ada

pembayaran BPJS.

c) Untuk pengajuan Uang Muka, dilampiri: fotocopy Jaminan Uang

Muka, fotocopy Jaminan Pelaksanaan, dan Rincian Penggunaan

Uang Muka dan Surat Pernyataan Penggunaan Uang Muka.

d) Untuk pengadaan yang nilainya lebih dari Rp.200.000.000,- dilengkapi

Jaminan Pelaksanaan.

e) Untuk pengajuan Termin, dilampiri: fotocopy Jaminan Pelaksanaan,

Laporan Kemajuan Pekerjaan, Berita Acara Kemajuan Pekerjaan, dan

foto-foto kemajuan pekerjaan sesuai termin yang diminta.

f) Untuk pengajuan Termin Terakhir (100%), dilampiri: fotocopy Jaminan

Pemeliharaan, Laporan Kemajuan Pekerjaan, Berita Acara Kemajuan

Pekerjaan, dan foto-foto 100% pekerjaan.

3. Kelengkapan Dokumen Pertanggungjawaban (SPJ)

Dokumen Surat Pertanggungjawaban (SPJ) yang harus dipenuhi untuk masing-

masing jenis belanja sekurang-kurangnya adalah:

a. Honorarium PNS

(Honorarium Tim Pelaksana Kegiatan, Honorarium Penyelenggaraan

Kegiatan, Honorarium Tim Pengadaan Barang dan Jasa)

SPJ dilengkapi dengan:

1) Daftar Penerimaan Uang;

2) SK (Surat Keputusan) Kepala Balai Dikmen selaku KPA;

3) Daftar Hadir untuk Honorarium Tim Pelaksana Kegiatan dan Honorarium

Penyelenggaraan Kegiatan;

4) Bukti setor PPh pasal 21.

Page 13: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.

Catatan:

Dalam satu rekening belanja honorarium, PNS tidak boleh mendapat

honorarium lebih dari satu. Jika satu orang merangkap jabatan/kedudukan di

dalam Tim maka diberikan hanya satu honor jabatan.

b. Honorarium Non-PNS dan Honorarium Tenaga

Ahli/Instruktur/Narasumber

SPJ dilengkapi dengan :

a. Daftar Penerimaan Uang;

b. SK (Surat Keputusan) Kepala Balai Dikmen selaku KPA;

c. Daftar Hadir;

d. Jadwal Kegiatan (untuk Instruktur/Narasumber);

e. Bukti setor PPh pasal 21

Catatan:

1) Jika satu orang merangkap jabatan/kedudukan maka diberikan satu honor

jabatan, kecuali honor Pembuat Makalah yang merangkap Narasumber.

Makalah bukan handout atau slide powerpoint.

2) Pada Daftar Penerimaan Uang untuk Tenaga Ahli/Instruktur/ Narasumber

mencantumkan Golongan dan Materi yang disampaikan.

3) Jadwal dibuat per 1 (satu) jpl (45 menit).

4) Honorarium Penulisan Artikel atau yang sejenis dilampiri Hasil Pekerjaan

(hardcopy atau Softcopy).

5) Honorarium penulis artikel pada jurnal/buletin dapat diberikan untuk

Jurnal/Buletin yang telah masuk dalam daftar ISSN.

c. Belanja BBM

SPJ dilengkapi dengan:

a. Bend 26a atau Rekapitulasi pembelian BBM

b. Lampiran Pengadaan

c. Fotocopy kupon dan/atau Print-out dari SPBU resmi setempat

Catatan:

1) Bila pembelian BBM dengan menggunakan kupon, SPJ menggunakan:

bend26a, Lampiran Pengadaan, dan fotocopy Kupon BBM

2) Pembelian BBM dengan Kupon wajib membuat Laporan penggunaan

BBM dilampiri print-out dari SPBU dan Faktur Pengeluaran Barang.

3) Pembelian BBM dan semua produk dari Pertamina tidak dikenai PPN dan

PPh 22.

d. Belanja Bahan Pakai Habis, Bahan/Material, dan Lain-lain yang masuk

Klasifikasi Persediaan

Termasuk Persediaan antara lain: Alat tulis kantor, Perangko, meterai, dan

benda pos lain, Alat listrik/elektronik, Peralatan kebersihan/bahan pembersih,

Pelumas, Pengisian tabung gas/tabung pemadam kebakaran, Obat-obatan,

Perlengkapan penghargaan/hadiah/tropi/plakat, Bahan percontohan/ praktek,

Alat/perlengkapan, Bahan kimia, Bahan makanan/pakan, Bibit tanaman,

Cetak dan Penggandaan, Belanja pakaian/kaos/batik, dan lain-lain.

Page 14: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.

SPJ dilengkapi dengan:

a. Bend 26a

b. Lampiran Pengadaan

c. Nota Pembelian dari Penyedia yang bernomor dan alamat lengkap.

d. Bukti setor PPN bila lebih dari Rp1.000.000,- dan PPh pasal 22 bila lebih

dari Rp2.000.000,-.

Untuk belanja Cetak dan Penggandaan dikenakan PPN bila lebih dari

Rp1.000.000,- dan pph 23 bila Penyedia adalah Badan Usaha atau PPh 21

bila Penyedia adalah Usaha Perorangan.

Belanja Benda-benda Pos tidak dikenakan PPN dan PPh 22.

Catatan:

1) Dilampiri Faktur pengeluaran barang yang ditandatangani Penyimpan

Barang untuk belanja Kegiatan (bukan belanja rutin).

2) Dilampiri Faktur Pengiriman Barang dari Penyedia bila Nota

pembelian tidak bernomor.

3) Dilampiri Daftar Penerimaan bila barang diserahkan kepada

penerima, misalnya Perlengkapan penghargaan/tropi/plakat, Cetak

sertifikat, Belanja kaos/pakaian/batik, dll.

e. Belanja Listrik, Telpon, Air, dan Internet SPJ dilengkapi dengan:

a. Bend 26a atau Rekapitulasi Pembayaran Listrik/Telpon/Air/Internet

b. Lampiran Pengadaan

c. Bukti pembayaran rekening Listrik/Telpon/Air/Internet yang asli.

Catatan:

1) Belanja Listrik, Telpon, dan Air/PDAM tidak dikenai PPN dan PPh 22.

2) Belanja internet dikenakan PPh 23 (PMK no. 141/PMK.03/2015)

f. Belanja Jasa Kantor dan Konsultansi (Pihak Ketiga) Bukan LS

Termasuk Jasa Kantor dan Konsultansi: Jasa Keamanan Kantor, Jasa

Kebersihan Kantor, Jasa Layanan Kantor, Transportasi dan Akomodasi

(termasuk Sewa Kamar/Penginapan), Jasa Event Organizer (EO), Test

Psikologi/Kompetensi/Sertifikasi dan sejenisnya, Jasa Konsultansi aplikasi/

software, dan Belanja Jasa lain sejenis.

SPJ dilengkapi dengan:

a. Bend 26a (kwitansi)

b. Surat Perintak Kerja (SPK)

c. Surat Perintah Mulai Kerja (SPMK)

d. Harga Perkiraan Sendiri (HPS)

e. Berita Acara Serah Terima Hasil Pekerjaan

f. Bukti setor PPN dan PPh pasal 23 (disertai Faktur Pajak)

g. Belanja Sewa

SPJ dilengkapi dengan:

a. Bend 26a

Page 15: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.

b. Lampiran Pengadaan

c. Nota Sewa

d. Bukti setor PPN jika lebih dari 1 juta dan PPh 23, atau PPh pasal 4 ayat 2

untuk sewa tempat

Catatan :

1) Lampiran Pengadaan Belanja Sewa harus menunjukkan rincian: jumlah

unit, jumlah hari/bulan/waktu, dan harga satuan.

2) Sewa kendaraan melampirkan fotokopi STNK. Bila Warna TNKB kuning

maka tidak dikenai PPN, hanya PPh 23. Bila Warna TNKB hitam maka

dikenai PPN dan PPh 23.

3) PPTK membuat Laporan ke Petugas Akuntansi untuk Belanja Sewa yang

Dibayar Di Muka (dengan format Terlampir), misalnya Sewa Lahan

untuk gedung Sekolah yang dibayarkan di awal tahun untuk masa sewa

setahun ke depan.

h. Belanja Makanan dan Minuman

Rapat SPJ dilengkapi dengan:

a. Bend 26a (kwitansi)

b. Lampiran pengadaan

c. Nota pembelian (sesuai tanggal pelaksanaan rapat)

d. Undangan

e. Daftar hadir ditandatangani PPTK

f. Notulen ditandatangani Pimpinan Rapat

g. Bukti setor pajak

i. Belanja Makanan dan Minuman Harian Umum SPJ dilengkapi:

a. Bend 26a (kwitansi)

b. Lampiran pengadaan

c. Nota pembelian

d. Daftar hadir

e. Bukti setor pajak.

Catatan :

1) Untuk Belanja Makanan dan Minuman Harian Umum yang disajikan

secara prasmanan, bila penyedianya adalah Badan Usaha maka

dikenakan PPh 23, bila penyedianya usaha perorangan dikenakan PPh 21

(tarif 2,5%, bila tidak punya NPWP tarif 3%).

2) Untuk Belanja Makanan dan Minuman Harian Umum atau Makanan dan

Minuman Rapat yang disajikan dalam bentuk box, dikenakan PPN bila

lebih dari Rp1.000.000, dan ditambah PPh pasal 22 bila lebih dari

Rp2.000.000,-

j. Belanja Kursus, Pelatihan, Sosialisasi, dan Bimbingan Teknis (Pihak

Ketiga) SPJ dilengkapi dengan:

a. Bend 26a (kwitansi)

b. SPT dari Kepala Balai Dikmen selaku KPA

c. Bukti keikutsertaan (Surat keterangan/piagam/sertifikat) dari

penyelenggara

Page 16: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.

d. Laporan Hasil Kursus/Pelatihan/Bimbingan Teknis

k. Belanja Perjalanan Dinas SPJ dilengkapi dengan:

a. Bend26a atau Daftar penerimaan jika lebih dari 1 (satu) orang

b. Surat Tugas (SPT) dari KPA

c. SPPD lembar 1 dan 2 yang telah disahkan.

d. Undangan (jika perjalanan dinas berdasarkan undangan)

e. Tiket dan boarding pass atas nama perorangan (untuk Perjalanan Dinas

Luar Daerah)

f. Laporan Tertulis Hasil Perjalanan, selambat-lambatnya 7 hari kalender,

kepada pejabat yang memberi perintah.

Catatan :

1) Perjalanan dinas dilakukan dalam rangka: melakukan konsultasi,

kunjungan kerja, menghadiri acara, mengikuti pelatihan dan lain-lain

sejenis.

2) Perjalanan dinas yang dilakukan banyak orang, dapat dengan satu lembar

SPT yang di dalamnya terdapat nama-nama yang melakukan perjalanan

dinas.

3) Bila perjalanan dinas dilakukan lebih dari satu orang dengan tugas yang

berbeda atau tanggal yang berbeda, maka SPT dan SPPD dibuat

terpisah.

4) Perjalanan Dinas Dalam Daerah jarak tempuh normal minimal 10

(sepuluh) kilometer dari tempat kedudukan.

5) Untuk Perjalanan Dinas Dalam Daerah, Laporan Tertulis dibuat spesifik

dan erinci, bukan dalam bentuk pernyataan.

6) Untuk perjalanan dinas dalam daerah dari sekolah-sekolah, SPT dan SPPD

ditandatangani oleh Kepala Sekolah. Tapi harus ada pelimpahan

wewenang penanda tangan dari KPA kepada Kepala Sekolah.

7) Perjalanan dinas ke luar daerah, untuk tujuan di pulau Jawa maksimal 2

hari atau sesuai undangan. Untuk tujuan luar pulau Jawa maksimal 4 hari

atau sesuai undangan.

8) Laporan perjalanan dinas ditandatangani oleh pelaksana atau pimpinan

rombongan.

4. Ketentuan Pajak dan Meterai

Penyetoran pungutan/potongan pajak secara online dengan e-billing. Bukti setor

pajak adalah Bukti Penerimaan Negara (BPN).

a. PPh pasal 21

Yaitu Pajak atas penghasilan sehubungan dengan pekerjaan, jasa dan

kegiatan (kepanitiaan, peserta pelatihan dan kegiatan lainnya).

Yang dikenakan PPh pasal 21 :

1) Gaji, Upah, Honorarium, Tunjangan, dan Pembayaran lain dengan

nama/bentuk apapun. Pengenaan PPh Gaji dan Tunjangan setelah

dikurangi Biaya Jabatan, Iuran Pensiun dan PTKP.

Page 17: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.

2) Tarif Pajak untuk Honor PNS dan Non PNS:

a. PNS Golongan IV = 15%

b. PNS Golongan III = 5%

c. PNS Golongan II = 0%

d. Non PNS ber NPWP = 5%

e. Non PNS tidak ber NPWP = 6%

b. PPh pasal 22

Yaitu Pajak atas transaksi/pembelian barang di atas Rp.2.000.000,- dan

tidak terpecah-pecah.

Kode MAP/KJS 411122/920, NPWP atas nama rekanan.

Tarif pajak 1,5 %. Tidak ber-NPWP tarifnya sebesar 3%

Catatan :

Yang tidak dikenakan PPh pasal 22 :

1) Pembayaran yang jumlahnya paling banyak Rp. 2.000.000,- dan tidak

terpecah-pecah.

2) Pembayaran untuk pembelian bahan bakar minyak, gas, pelumas,

listrik, telepon, air PDAM, dan benda-benda Pos.

3) Pembelian buku-buku pelajaran umum, kitab suci dan buku-buku

pelajaran agama.

4) Pembelian barang untuk keperluan tunanetra dan penyandang

disabilitas lainnya.

c. PPh pasal 23

Yaitu Pajak atas hadiah/penghargaan, deviden, bunga, royalti, dan atas sewa

dan jasa lainnya.

Kode MAP/KJS 411124/104, NPWP atas nama Bendahara.

Tarif Efektif PPh pasal 23:

1) Tarif pajak Hadiah & Penghargaan adalah 15%.

2) Tarif pajak Jasa Konsultasi, jasa publikasi, Catering, Cleaning Service,

Sewa Angkutan Darat, dan jasa lainnya (misal: servis

peralatan/perlengkapan kantor, servis kendaraan, jasa internet, jasa

akomodasi/hotel, penggandaan, dan cetak) adalah 2%.

d. PPh pasal 4 ayat 2 (PPh Final)

Kode MAP/KJS 411128/403 untuk Sewa Tanah/Bangunan

Kode MAP/KJS 411128/409 untuk Jasa Konstruksi

NPWP atas nama Bendahara, Tarif PPh pasal 4 ayat 2:

1) Belanja Jasa Konstruksi

Klasifikasi Kecil : 2% (tidak termasuk PPN)

Menengah ke Atas : 3% (tidak termasuk PPN)

Tidak Memiliki Klasifikasi : 4% (tidak termasuk PPN)

2) Pekerjaan Perencanaan dan Pengawasan Memiliki Klasifikasi : 4% (tidak termasuk PPN)

Tidak Memiliki Klasifikasi : 6% (tidak termasuk PPN)

3) Belanja Sewa atas Tanah dan Bangunan (Sewa Tanah, Gedung,

Gudang, Ruangan dll). Tarif : 10% dari Bruto

Page 18: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.

Untuk Penyedia barang/jasa yang melampirkan Surat Keterangan

Bebas Pajak, SPJ dilampiri Bukti setor PPh Final (PPh pasal 4 ayat 2)

dengan tarif 0,5%.

e. PPN

Kode MAP/KJS 411211/920, NPWP atas nama Rekanan.

Tarif adalah 10% dari harga perolehan.

Catatan :

Pembayaran yang tidak dipungut PPN:

1) Pembayaran yang jumlahnya paling banyak Rp.1.000.000,- (termasuk

PPN) dan tidak merupakan pembayaran yang terpecah-pecah.

2) Pembelian buku-buku pelajaran umum, kitab suci dan buku-buku

pelajaran agama.

3) Pembelian barang hasil pertambangan yang diambil langsung dari

sumbernya.

4) Barang-barang kebutuhan pokok, barang hasil pertanian.

5) Makanan ternak, unggas dan ikan.

6) Bibit atau benih pertanian, perkebunan, kehutanan, peternakan dan

perikanan.

7) Makanan dan minuman yang disajikan di hotel, restoran, rumah makan

dan sejenisnya, termasuk makanan dan minuman yang diserahkan oleh

jasa boga atau catering.

8) Jasa dibidang penyiaran,seperti radio dan televisi yang bukan bersifat

iklan.

9) Jasa dibidang perhotelan meliputi jasa persewaan kamar termasuk

fasilitas yang terkait dengan kegiatan perhotelan untuk tamu yang

menginap dan jasa persewaan ruangan untuk kegiatan acara atau

pertemuan dihotel, penginapan, motel, losmen dan hostel.

10) Jasa di bidang Angkutan Umum di darat dan di air.

11) Jasa di bidang keagamaan dan pendidikan.

12) Jenis jasa yang disediakan oleh pemerintah dalam rangka menjalankan

pemerintahan secara umum.

13) Jasa dibidang olahraga kecuali bersifat komersial.

14) Jasa di bidang Kesenian dan hiburan yang telah dikenakan pajak

tontonan, termasuk jasa hiburan dibidang kesenian yang tidak bersifat

komersial.

f. Meterai

Bea Meterai adalah pajak atas dokumen. Diberlakukan terhadap dokumen

yang memuat jumlah uang tertentu atau dokumen kontrak/perjanjian dengan

ketentuan:

Belanja senilai lebih dari Rp. 250.000,- sampai dengan Rp. 1.000.000,-

dikenakan meterai Rp. 3.000,-

Belanja senilai lebih dari Rp. 1.000.000,- dikenakan meterai Rp.

6.000,-

Dokumen SPK/Kontrak/Perjanjian memakai meterai Rp. 6.000,-

Page 19: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.

E. PENGENDALIAN KEGIATAN

Pengendalian kegiatan dilakukan oleh PPTK berdasarkan:

1. Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA)

2. Anggaran Kas

3. Standar Harga Barang dan Jasa

4. Pedoman Perpajakan

Langkah-langkah pengendalian yang dilaksanakan PPTK adalah sebagai berikut :

1. Membuat rencana penggunaan dana setiap akan mengajukan pencairan dana,

sesuai dengan rencana aliran kas.

2. Membuat rekapitulasi penyetoran SPJ pada setiap menyerahkan SPJ kepada

Bendahara Pengeluaran Pembantu.

3. Membuat rekapitulasi kemajuan SPJ untuk pengendalian intern kegiatan

4. Membuat laporan tentang kinerja keuangan dan kinerja kegiatan

5. Memperbaiki/melengkapi SPJ apabila ada kesalahan/kekurangan SPJ yang telah

diverifikasi oleh PPK.

6. Melakukan kompilasi SPJ kegiatan yang telah disahkan Kuasa Pengguna

Anggaran, selanjutnya diserahkan kembali ke Bendahara Pengeluaran Pembantu.

F. PENGENDALIAN ANGGARAN

Pengendalian Anggaran dilakukan oleh PPK dengan melakukan Verifikasi SPJ yang

disampaikan oleh Bendahara Pengeluaran Pembantu berdasarkan pada:

1. Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA-SKPD)

2. Anggaran Kas

3. Standar Harga Barang dan Jasa (SHBJ)

4. Aturan Perpajakan

Langkah-langkah pengendalian yang dilaksanakan PPK adalah sebagai berikut:

1. Bendahara pengeluaran menyerahkan bukti pengeluaran kepada petugas verifikasi

menyerahkan bukti pengeluaran yang telah diverifikasi untuk ditindaklanjuti. Jika

bukti pengeluaran telah benar dan lengkap maka petugas verifikasi membubuhkan

paraf di Bend 26a, jika masih ada kesalahan/kekurangan maka petugas verifikasi

memberikan catatan hal-hal yang perlu diperbaiki.

2. Hasil Verifikasi dikomunikasikan kepada Bendahara Pengeluaran/PPTK jika ada

bukti pengeluaran dan lampiran yang perlu dibetulkan.

3. Jika Jumlah SPJ telah mencapai minimal 50% dari jumlah UP maka Bendahara

Pengeluaran/Bendahara Pengeluaran Pembantu mengajukan SPP GU.

4. SPP yang diajukan oleh Bendahara Pengeluaran kepada PPK diverifikasi sebelum

diterbitkan SPM. Pedoman untuk verifikasi adalah DPA, Anggaran Kas, SHBJ

dan Pedoman Perpajakan, dan peraturan lain yang berhubungan dengan

pelaksanaan APBD. Cara melakukan verifikasi SPJ pelaksanaan kegiatan adalah

dengan menguji dokumen SPP dimaksud untuk meyakinkan:

a. Apakah tagihan atas beban anggaran belanja daerah tersebut sesuai dengan

ketentuan perundang-undangan yang berlaku, apakah dana yang digunakan

untuk membayar tagihan atas beban anggaran belanja negara itu tersedia dalam

DPA, dan tidak melebihi pagu anggaran;

b. Apakah para pihak yang mengajukan tagihan atas beban anggaran belanja

negara itu secara formal adalah sah. Dengan menunjukkan adanya bukti yang

lengkap, sehingga tagihan dapat dipertanggungjawabkan;

Page 20: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.

c. Apakah maksud/tujuan dari suatu pekerjaan sebagai pelaksanaan kegiatan/sub

kegiatan itu sesuai dengan sasaran/keluaran kegiatan dan indikator keluaran

subkegiatan yang tertuang dalam DPA atau tidak;

d. Apakah dokumen dan bukti tersebut ditandatangani oleh yang berhak.

G. BATAS WAKTU

1. PPTK secara administratif wajib menyampaikan Surat Pertanggungjawaban

Keuangan (SPJ) secara lengkap dan benar paling lambat 7 (tujuh) hari kerja sejak

tanggal pengambilan panjar kerja kepada Kepala Balai Dikmen selaku Kuasa

Pengguna Anggaran, melalui Bendahara Pengeluaran Pembantu.

2. PPTK setiap bulan wajib melaporkan Pelaksanaan Kegiatan dan Realisasi/Daya

Serap Anggaran untuk masing-masing kegiatan yang menjadi tanggungjawabnya

kepada Kuasa Pengguna Anggaran melalui Subbagian Tata Usaha Balai Dikmen

paling lambat tanggal 2 pada bulan berikutnya.

3. Bendahara Pengeluaran Pembantu wajib menyampaikan laporan

pertanggungjawaban penggunaan APBD setiap akhir bulan kepada Kepala Balai

Dikmen melalui PPK.

4. Apabila berdasarkan hasil verifikasi Laporan pertanggungjawaban telah lengkap

dan benar serta sesuai dengan ketentuan/peraturan perundang-undangan, maka

Pengguna Anggaran menerbitkan surat pengesahan paling lambat tanggal 5 bulan

berikutnya berupa laporan Fungsional Bendahara.

5. Laporan keuangan dan Akuntansi Triwulanan, dibuat oleh PPK-SKPD paling

lambat tanggal 5 bulan berikutnya, setelah Bendahara melakukan tutup

pembukuan.

6. Laporan keuangan dan Akuntansi Akhir Tahun, dibuat oleh PPK-Unit Kerja

disampaikan ke PPK-SKPD paling lambat tanggal 15 Januari tahun berikutnya. H. SANKSI KETERLAMBATAN

1. Sanksi Peringatan/teguran oleh KPA, apabila PPTK belum menyampaikan

Pertanggungjawaban (SPJ) penggunaan anggaran kegiatan dan mengembalikan

sisa panjar kerja yang tidak dilaksanakan paling lambat 10 (sepuluh) hari kerja

sejak tanggal pengambilan panjar kerja kepada Bendahara Pengeluaran

Pembantu;

2. Sanksi penundaan pengambilan panjar kerja berikutnya oleh PPK, apabila

pertanggungjawaban (SPJ) dari PPTK tidak dipenuhi sampai dengan 14 (empat

belas) hari kerja sejak pengambilan panjar, kecuali atas ijin Kuasa Pengguna

Anggaran.

KEPALA BALAI PENDIDIKAN

MENENGAH KABUPATEN

GUNUNGKIDUL

TTD

Drs. SANGKIN, M.Pd

NIP. 196303021990031005

Page 21: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.

LAMPIRAN III KEPUTUSAN KEPALA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Nomor : 21/KEP/DIKMEN-GK//V/2019 Tanggal : 15 Mei 2019

PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA

BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL

Jl. Wonosari-Jogja Km. 3,5, Siyono Logandeng Playen Kode Pos 55861 Telp. (0274)2901553 email: [email protected]

Website: https://dikmengunungkidul.wordpress.com

Nomor SOP 02/TU /Dikmen-GK /2019

Tanggal Pembuatan 13 Mei 2019

Tanggal Revisi -

Tanggal Efektip 01 Juni 2019

Disahkan Oleh

KEPALA

TTD

Drs. SANGKIN., M.Pd NIP. 196303021990031005

Nama SOP Pelaksanaan Belanja Non Tunai

Dasar Hukum Kualifikasi Pelaksana

1. Peraturan Gubernur DIY Nomor 130 Tahun 2018 Tentang Sistem dan Prosedur Pengelolaan Keuangan Daerah.

2. Peraturan Gubernur DIY Nomor 86 Tahun 2018 tentang Pembentukan, Susunan Organisasi, Tugas, Fungsi dan Tatakerja UPT pada Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga.

1. Memiliki kemampuan memahami regulasi/aturan. 2. Mengetahui tugas dan fungsi Jabatan. 3. Memerlukan ketelitian, kecermatan, dan konsistensi. 4. Mengetahui penggunaan perangkat computer

Keterkaitan Peralatan / Perlengkapan

1. SOP Pelaksanaan Belanja Tunai 1. Ruangan kerja

2. Peraturan, Dokumen/surat

3. Buku agenda surat

4. Komputer, Printer, HVS, ATK

5. Jaringan internet

Peringatan Pencatatan dan Pendataan

Apabila pelaksanaan belanja non tunai terhambat, penyelesaian kegiatan disekolah terhambat/tidak terlaksana.

Disimpan sebagai dokumen dan pedoman pelaksanaan kegiatan.

FLOWCHART SOP BELANJA NON TUNAI

No Uraian Prosedur Pelaksana Mutu Baku Keterangan

Page 22: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.

PPTK Verifikator Bendahara PPK KPA

Petugas Pembukuan

BPD Persyaratan Perlengkapan/ Kelengkapan

Waktu

Output

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11)

1. PPTK melakukan klarifikasi kepada Bendahara terkait ketersediaan dana.

PPTK mencermati aliran kas

3 menit

Informasi ketersediaan dana.

Informasi disampaikan melalui WA grup PUMK

2. PPTK mengajukan permohonan dana.

Fotocopy DPA, Rincian penggunaan dana,fotocopy aliran kas, kuitansi panjar, draf SPJ

3 menit

Berkas pengajuan dana diterima Verifikator

Verifikator mencatat dalam register

3. Verifikator menverifikasi berkas dokumen dan meneruskan ke Bendahara

Kelengkapan berkas dokumen pengajuan dana

15-30 menit

Dokumen telah diverifikasi, diparaf verifikator dan tandatangan Bendahara

Lamanya veri-fikasi tergantung banyaknya berkas dan antrian dari sekolahan

4. Bendahara mengecek, tandatangan dan meneruskan berkas untuk diparaf PPK

Berkas dokumen sudah diparaf verifikator dan tandatangan Bendahara

5-10 menit

Dokumen diverifikasi, SPJ diparaf PPK

5. PPK memaraf berkas dokumen dan meneruskan ke KPA

Berkas dokumen yang sudah diparaf verifikator dan Bendahara

5-10 menit

Dokumen telah diparaf PPK

6. KPA memberikan persetujuan konsep SPJ, meneruskan kepada Bendahara untuk mentransfer sejumlah uang.

Berkas dokumen yang sudah diparaf verifikator dan Bendahara dan PPK

15 menit

Dokumen telah ditandatangani KPA

No Uraian Prosedur

Pelaksana Mutu Baku Keterangan

PPTK Verifikator Bendahara PPK KPA Petugas BPD Persyaratan Perlengkapan/ Waktu Output

Page 23: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.

Pembukuan Kelengkapan

7. Bendahara mengecek berkas dan meneruskan ke Petugas pembukuan untuk diterbitkan perintah transfer

Kelengkapan berkas yang sudah dicek bendahara

5 menit

Printout surat perintah transfer

8. Petugas pembukuan menyerahkan perintah transfer dan berkas kepada bendahara untuk dicek kebenarannya

Kelengkapan berkas dan printout surat perintah trasfer

5 menit

surat perintah transfer sudah dicek bendahara

9. Bendahara menyerahkan perintah transfer kepada PPTK melalui PUMK, untuk membawa surat perintah transfer ke BPD.

Kelengkapan berkas dan surat perintah transfer yang sudah dicek Bendahara.

5 menit

Surat perintah transfer telah dibawa ke BPD

Transfer tidak boleh melewati bulan.

10. BPD mentransfer sjumlah uang ke rekening yang dituju.

10-15 menit

Uang telah di transfer BPD ke reknining tujuan

Kelengkapan Berkas sudah harus jadi dalam waktu 7 hari

Page 24: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.

LAMPIRAN II KEPUTUSAN KEPALA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Nomor : 21/KEP/DIKMEN-GK/V/2019 Tanggal : 15 Mei 2019

PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA

BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL

Jl. Wonosari-Jogja Km. 3,5, Siyono Logandeng Playen Kode Pos 55861 Telp. (0274)2901553 email: [email protected]

Website: https://dikmengunungkidul.wordpress.com

Nomor SOP 01/TU /Dikmen-GK /2019

Tanggal Pembuatan 13 Mei 2019

Tanggal Revisi -

Tanggal Efektip 01 Juni 2019

Disahkan Oleh

KEPALA

TTD

Drs. SANGKIN., M.Pd NIP. 196303021990031005

Nama SOP Pelaksanaan Belanja Tunai/Panjar Kerja

Dasar Hukum Kualifikasi Pelaksana

1. Peraturan Gubernur DIY Nomor 130 Tahun 2018 Tentang Sistem dan Prosedur Pengelolaan Keuangan Daerah.

2. Peraturan Gubernur DIY Nomor 86 Tahun 2018 tentang Pembentukan, Susunan Organisasi, Tugas, Fungsi dan Tatakerja UPT pada Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga.

1. Memiliki kemampuan memahami regulasi/aturan. 2. Mengetahui tugas dan fungsi Jabatan. 3. Memerlukan ketelitian, kecermatan, dan konsistensi. 4. Mengetahui penggunaan perangkat computer

Keterkaitan Peralatan / Perlengkapan

1. SOP Pelaksanaan Belanja Non Tunai 1. Ruangan kerja 2. Peraturan, Dokumen/surat 3. Buku agenda surat 4. Komputer, Printer, HVS, ATK 5. Jaringan internet

Peringatan Pencatatan dan Pendataan

Apabila pelaksanaan belanja tunai/panjar terhambat, penyelesaian kegiatan disekolah terhambat/tidak terlaksana.

Disimpan sebagai dokumen dan pedoman pelaksanaan kegiatan.

Page 25: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.

FLOWCHART SOP BELANJA TUNAI

No Uraian Prosedur

Pelaksana Mutu Baku Keterangan

PPTK Verifikator Bendahara PPK KPA Persyaratan Perlengkapan/

Kelengkapan Waktu

Output

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11)

1. PPTK melakukan klarifikasi kepada Bendahara terkait ketersediaan dana.

PPTK mencermati aliran kas

3 menit

Informasi ketersediaan dana.

Informasi disampaikan melalui WA grup PUMK

2. PPTK mengajukan rekap panjar berdasarkan NPD

Foto copy DPA, Rincian penggunaan dana,fotocopy aliran kas, kuitansi panjar, draf SPJ

3 menit

berkas diterima Verifikator

Verifikator mencatat dalam register

3. Verifikator menverifikasi berkas dokumen dan meneruskan ke Bendahara

Kelengkapan dan kebenaran berkas dokumen

15-30 menit

Dokumen telah diverifikasi, diparaf verifikator dan tandatangan Bendahara

Lamanya waktu verifikasi tergantung banyaknya antrian berkas dari sekolahan

4. Bendahara meneruskan berkas untuk diparaf PPK

Berkas dokumen sudah diparaf verifikator dan tandatangan Bendahara

5-10 menit

Dokumen diverifikasi, SPJ diparaf PPK

5. PPK memaraf berkas dokumen dan meneruskan ke KPA

Berkas dokumen sudah diparaf PPK

5-10 menit

Berkas diparaf KPA

6. KPA memberikan persetujuan, meneruskan kepada Bendahara untuk mengeluarkan sejumlah uang.

Berkas dokumen sudah ditandatangani KPA

10 menit

Bendahara siap mengeluarkan sejumlah uang tunai

7. Bendahara mengeluarkan sejumlah uang kepada PPTK melalui PUMK

Persetujuan dari KPA 5 menit

Uang tunai/panjar diserahkan PPTK melalui PUMK

Kelengkapan Berkas sudah harus jadi dalam waktu 7 hari

Page 26: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.
Page 27: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.

PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA

BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Wonosari-Jogja Km. 3,5, Siyono Logandeng Playen Kode Pos 55861 Telp.

(0274)2901553 email: [email protected]

Website: https://dikmengunungkidul.wordpress.com

Nomor SOP 01/TU /Dikmen-GK /2019

Tanggal Pembuatan 13 Mei 2019

Tanggal Revisi -

Tanggal Efektip 01 Juni 2019

Disahkan Oleh

KEPALA

Drs. SANGKIN., M.Pd NIP. 196303021990031005

Nama SOP Pelaksanaan Belanja Non Tunai

Dasar Hukum Kualifikasi Pelaksana

1. Peraturan Gubernur DIY Nomor 130 Tahun 2018 Tentang Sistem dan Prosedur Pengelolaan Keuangan Daerah.

2. Peraturan Gubernur DIY Nomor 86 Tahun 2018 tentang Pembentukan, Susunan Organisasi, Tugas,

Fungsi dan Tatakerja UPT pada Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olah Raga.

1. Memiliki kemampuan memahami regulasi/aturan. 2. Mengetahui tugas dan fungsi Jabatan. 3. Memerlukan ketelitian, kecermatan, dan konsistensi. 4. Mengetahui penggunaan perangkat computer

Keterkaitan Peralatan / Perlengkapan

1. SOP Pelaksanaan Belanja Tunai 1. Ruangan kerja 2. Peraturan, Dokumen/surat 3. Buku agenda surat 4. Komputer, Printer, HVS, ATK 5. Jaringan internet

Peringatan Pencatatan dan Pendataan

Apabila pelaksanaan belanja non tunai terhambat, penyelesaian kegiatan disekolah terhambat/tidak terlaksana.

Disimpan sebagai dokumen dan pedoman pelaksanaan kegiatan.

Page 28: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.

No Uraian Prosedur

Pelaksana Mutu Baku Keterangan

PPTK Verifikator Bendahara PPK KPA Persyaratan

Perlengkapan/ Kelengkapan

Waktu

Output

(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11)

1. PPTK melakukan klarifikasi kepada Bendahara terkait ketersediaan dana.

PPTK mencermati aliran kas

3 menit

Informasi ketersediaan dana.

Informasi disampaikan melalui WA grup PUMK

2. PPTK mengajukan permohonan dana dengan NPD

NPD, Fotocopy DPA, Rincian penggunaan dana,fotocopy aliran kas, kuitansi panjar, draf SPJ

3 menit

NPD diterima Verifikator

Verifikator mencatat dalam register

3. Verifikator menverifikasi berkas dokumen dan meneruskan ke Bendahara

Kelengkapan berkas dokumen pengajuan NPD

5-10 menit

Dokumen telah diverifikasi, diparaf verifikator dan tandatangan Bendahara

Lamanya waktu verifikasi tergantung banyaknya antrian berkas dari sekolahan

4. Bendahara meneruskan berkas untuk diparaf PPK

Berkas dokumen sudah diparaf verifikator dan tandatangan Bendahara

5-10 menit

Dokumen diverifikasi, SPJ diparaf PPK

5. PPK memaraf berkas dokumen dan meneruskan ke KPA

Berkas dokumen sudah diparaf PPK

5-10 menit

Persetujuan NPD

6. KPA memberikan persetujuan NPD, meneruskan kepada Bendahara untuk mengeluarkan sejumlah uang.

Berkas dokumen sudah ditandatangani KPA

10 menit

Bendahara siap mengeluarkan sejumlah uang tunai

Page 29: PEMERINTAH DAERAH DAERAH ISTIMEWA ......DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA BALAI PENDIDIKAN MENENGAH KABUPATEN GUNUNGKIDUL Jl. Pemuda No. 32 Baleharjo, Wonosari Kode Pos 55801 Telp./Faks.

7. Bendahara mengeluarkan sejumlah uang kepada PPTK melalui PUMK

Persetujuan dari KPA 5 menit

Uang tunai/panjar diserahkan PPTK melalui PUMK

Kelengkapan Berkas sudah harus jadi dalam waktu 7 hari