Pemeriksaan Referat Obgyn Cpd

download Pemeriksaan Referat Obgyn Cpd

of 20

Transcript of Pemeriksaan Referat Obgyn Cpd

  • 8/11/2019 Pemeriksaan Referat Obgyn Cpd

    1/20

    1

    BAB I

    PENDAHULUAN

    Data dari Reproductive Health Library menyatakan terdapat 180 sampai 200 juta

    kehamilan setiap tahun. Dari angka tersebut terjadi 585.000 kematian maternal akibat

    komplikasi kehamilan dan persalinan. Sebab kematian tersebut adalah perdarahan 24,8%,

    infeksi dan sepsis 14,9%, hipertensi dan preeklampsi/eklampsi 12,9%, persalinan macet

    (distosia) 6,9%, abortus 12,9%, dan sebab langsung yang lain 7,9%.

    Seksio sesarea di Amerika Serikat dilaporkan meningkat setiap tahunnya, Pada tahun

    2002 terdapat 27,6 % seksio sesarea dari seluruh proses kelahiran. Dari angka tersebut,

    19,1% merupakan seksio sesarea primer. Laporan American College of Obstretician and

    Gynaecologist (ACOG) menyatakan bahwa seksio sesarea primer terbanyak pada

    primigravida dengan fetus tunggal, presentasi vertex, tanpa komplikasi. Indikasi primigravida

    tersebut untuk seksio sesarea adalah presentasi bokong, preeklampsi, distosia, fetal distress,

    dan elektif. Distosia merupakan indikasi terbanyak untuk seksio sesarea pada primigravida

    sebesar 66,7%. Angka ini menunjukkan peningkatan dibandingkan penelitian Gregory dkk

    pada 1985 dan 1994 masing-masing 49,7% dan 51,4% distosia menyebabkan seksio sesarea.

    Distosia adalah persalinan yang abnormal atau sulit dan ditandai dengan terlalu

    lambatnya kemajuan persalinan. Kelainan persalinan ini menurut ACOG dibagi menjadi 3

    yaitu kelainan kekuatan (power), kelainan janin (passenger), dan kelainan jalan lahir

    (passage). Panggul sempit (pelvic contaction) merupakan salah satu kelainan jalan lahir yang

    akan menghambat kemajuan persalinan karena ketidaksesuaian antara ukuran kepala janin

    dengan panggul ibu yang biasa disebut dengan disproporsi sefalopelvik. Istilah disproporsi

    sefalopelvik muncul pada masa dimana indikasi utama seksio sesarea adalah panggul sempit

    yang disebabkan oleh rakhitis. Disproporsi sefalopelvik sejati seperti itu sekarang sudah

    jarang ditemukan, umumnya disebabkan oleh janin yang besar.

  • 8/11/2019 Pemeriksaan Referat Obgyn Cpd

    2/20

    2

    BAB II

    DISPROPORSI KEPALA PANGGUL

    Disproporsi sefalopelvik adalah keadaan yang menggambarkan ketidaksesuaian

    antara kepala janin dan panggul ibu sehingga janin tidak dapat keluar melalui vagina.

    Disproporsi sefalopelvik disebabkan oleh panggul sempit, janin yang besar ataupun

    kombinasi keduanya.

    Ukuran Panggul :

    - Pintu Atas Panggul

    Pintu atas panggul dibentuk oleh promontorium corpus vertebra sacrum 1, linea

    innominata, serta pinggir atas simfisis. Konjugata diagonalis adalah jarak dari pinggir

    bawah simfisis ke promontorium, Secara klinis, konjugata diagonalis dapat diukur

    dengan memasukkan jari telunjuk dan jari tengah yang dirapatkan menyusur naik ke

    seluruh permukaan anterior sacrum, promontorium teraba sebagai penonjolan tulang.

    Dengan jari tetap menempel pada promontorium, tangan di vagina diangkat sampai

    menyentuh arcus pubis dan ditandai dengan jari telunjuk tangan kiri. Jarak antara

    ujung jari pada promontorium sampai titik yang ditandai oleh jari telunjuk merupakan

    panjang konjugata diagonalis.

    Konjugata vera yaitu jarak dari pinggir atas simfisis ke promontorium yang dihitung

    dengan mengurangi konjugata diagonalis 1,5 cm, panjangnya lebih kurang 11 cm.

    Konjugata obstetrika merupakan konjugata yang paling penting yaitu jarak antara

    bagian tengah dalam simfisis dengan promontorium, Selisih antara konjugata vera

    dengan konjugata obstetrika sedikit sekali.

  • 8/11/2019 Pemeriksaan Referat Obgyn Cpd

    3/20

    3

    Gambar 1. Diameter pada Pintu Atas Panggul

    - Panggul Tengah (Pelvic Cavity)

    Ruang panggul ini memiliki ukuran yang paling luas. Pengukuran klinis panggul

    tengah tidak dapat diperoleh secara langsung. Terdapat penyempitan setinggi spina

    isciadika, sehingga bermakna penting pada distosia setelah kepala engagement. Jarak

    antara kedua spina ini yang biasa disebut distansia interspinarum merupakan jarak

    panggul terkecil yaitu sebesar 10,5 cm. Diameter anteroposterior setinggi spina

    isciadica berukuran 11,5 cm. Diameter sagital posterior, jarak antara sacrum dengan

    garis diameter interspinarum berukuran 4,5 cm.

    - Pintu Bawah Panggul

    Pintu bawah panggul bukanlah suatu bidang datar namun terdiri dari dua segitiga

    dengan dasar yang sama yaitu garis yang menghubungkan tuber isciadikum kiri dan

    kanan. Pintu bawah panggul yang dapat diperoleh melalui pengukuran klinis adalah

    jarak antara kedua tuberositas iscii atau distansia tuberum (10,5 cm), jarak dari ujungsacrum ke tengah-tengah distensia tuberum atau diameter sagitalis posterior (7,5 cm),

    dan jarak antara pinggir bawah simpisis ke ujung sacrum (11,5 cm).

    Istilah cephalopelvic disproportion mulai digunakan pada abad 20 untuk menggambarkan

    adanya hambatan persalinan akibat ketidakseimbangan ukuran kepala bayi dengan pelvis ibu.

    Penyebab dari cephalopelvic disproportion:

    1. Janin yang besar

  • 8/11/2019 Pemeriksaan Referat Obgyn Cpd

    4/20

    4

    2. Kelainan posisi dan presentasi

    3. Panggul sempit

    I. Janin yang Besar

    Janin yang besar ialah janin yang beratnya lebih dari 4000 gram. Menurut

    kepustakaan lain, anak yang besar dapat menimbulkan kesulitan dalam persalinan jika

    beratnya lebih dari 4500 gram.

    Penyebab anak besar yaitu:

    Diabetes mellitus

    Herediter

    Multiparitas

    Kesukaran yang ditimbulkan dalam persalinan karena besarnya kepala atau besarnya

    bahu. Karena regangan dinding rahim oleh anak yang sangat besar, dapat timbul inersia uteri

    dan kemungkinan perdarahan postpartum akibat atonia uteri juga lebih besar.

    Jika panggul normal biasanya diusahakan persalinan pervaginam karena penentuan

    besarnya anak dengan palpasi Leopold sangat sulit. Pemeriksaan USG dapat membantu

    diagnosis bila anak letak kepala dan kepala belum masuk pintu atas panggul.

    II.Kelainan Posisi dan Presentasi

    Yang termasuk kelainan posisi dan presentasi yaitu :

    a.Presentasi muka

    Presentasi muka adalah presentasi kepala dengan defleksi maksimal hingga oksiput

    mengenai punggung dan muka terarah ke bawah (kaudal terhadap ibu). Presentasi muka

    dapat disebabkan:

    Panggul sempit

    Bayi besar

    Multiparitas

    Lilitan tali pusat di leher

    Anencephal

    Presentasi muka kadang-kadang dapat dicurigai dalam kehamilan jika dari pemeriksaan

    luar ditemukan:

    o

    Tonjolan kepala sepihak dengan punggung

  • 8/11/2019 Pemeriksaan Referat Obgyn Cpd

    5/20

    5

    o Ditemukan sudut fabre

    o BJJ sepihak dengan bagian kecil.

    Sedangkan dalam persalinan yaitu dengan pemeriksaan dalam, pada pembukaan yang cukup

    besar, akan teraba pinggir orbita, hidung, tulang pipi, mulut, dan dagu.

    Gambar 2.1 Presentasi Muka

    Pengelolaan pada presentasi muka:

    Kala I: observasi sampai pembukaan lengkap

    Kala II: Bila dagu di depan, persalinan pervaginam atau ekstraksi forceps. Tetapi, bila dagu

    tetap di belakang, dilakukan seksio sesarea.

    b. Presentasi Dahi

    Presentasi dahi adalah presentasi kepala dengan defleksi yang sedang. Etiologinya

    hampir sama dengan presentasi muka. Biasanya merupakan keadaan sementara dan sering

    berubah menjadi presentasi muka atau belakang kepala.

    Presentasi dahi jarang dapat diketahui dalam kehamilan. Namun dapat dicurigai

    keadaan tersebut bila dengan pemeriksaan luar ditemukan:

    o Tonjolan kepala teraba sepihak dengan punggung anak.

    o BJJ sepihak dengan bagian kecil.

  • 8/11/2019 Pemeriksaan Referat Obgyn Cpd

    6/20

    6

    Biasanya presentasi dahi baru didiagnosis saat persalinan yaitu dengan pemeriksaan dalam.

    Pada pembukaan yang cukup besar, akan teraba sutura frontalis, ubun-ubun besar, pinggir

    orbita, dan pangkal hidung.

    Pada presentasi dahi yang bersifat sementara, anak dapat lahir spontan sebagai

    presentasi belakang kepala atau muka. Jika presentasi dahi menetap, janin tidak mungkin

    lahir pervaginam sehingga persalinan diakhiri dengan seksio sesarea, kecuali bila janin sangat

    kecil (TBBJ < 1800 gram).

    Gambar 2.2 Presentasi Dahi

    c. Letak Lintang

    Pada letak lintang, sumbu panjang anak tegak lurus atau hampir tegak lurus pada

    sumbu panjang ibu. Pada letak lintang, bahu menjadi bagian terendah, yang disebut

    presentasi bahu, atau presentasi akromion. Jika pungung terdapat di depan disebut

    dorsoanterior, jika di belakang disebut dorsoposterior.

    Penyebab letak lintang ialah:

    - Dinding perut yang kendur, seperti pada multiparitas

    - Kesempitan panggul

    - Plasenta previa

    - Prematuritas

    -

    Kelainan bentuk rahim

    -

    Mioma uteri

    - Kehamilan ganda

  • 8/11/2019 Pemeriksaan Referat Obgyn Cpd

    7/20

    7

    Gambar 2.3 Letak Lintang

    Pada inspeksi, tampak bahwa perut melebar ke samping dan pada kehamilan cukup bulan,

    fundus uteri lebih rendah dari biasanya, hanya beberapa jari di atas pusat.

    Pada palpasi, fundus uteri maupun bagian bawah rahim kosong, sedangkan bagian-bagian

    besar teraba di samping kiri atau kanan fossa illiaca.

    Jika tahanan terbesar ada di sebelah depan, punggung ada di sebelah depan. Sebaliknya,

    jika teraba tonjolan-tonjolan, ini disebabkan oleh bagian-bagian kecil sehingga punggung

    terdapat di sebelah belakang.

    Dalam persalinan, pada pemeriksaan dalam dapat diraba sisi toraks sebagai susunan

    tulang-tulang yang sejajar dan jika pembukaan sudah besar akan teraba scapula, dan pada

    pihak yang bertentangan dengan scapula akan teraba klavikula.

    Ada kalanya, anak yang pada permulaan persalianan dalam letak lintang, berputar sendiri

    menjadi letak memanjang. Kejadian ini disebut versio spontanea, yang hanya mungkin jika

    ketuban masih utuh.

    Pengelolaan letak lintang diawali saat kehamilan, yaitu dengan melakukan versi luar pada

    usia kehamilan 37 minggu atau lebih. Bila versi luar berhasil, persalinan dilakukan

    pervaginam.

    Bila versi luar tidak berhasil, pada janin hidup dilakukan partus pervaginam bila usia

    kehamilan < 28 minggu, dan seksio sesarea bila usia kehamilan > 28 minggu. Sedangkan

    pada janin mati:

    - TBBJ < 1700 gr : persalinan spontan dengan cara konduplikasio korpore dan evolusi

    spontan. Bisa dibantu dengan traksi beban.

    -

    TBBJ > 1700 gr : dilakukan embriotomi bila syarat terpenuhi dan harus dilakukaneksplorasi jalan lahir.

  • 8/11/2019 Pemeriksaan Referat Obgyn Cpd

    8/20

    8

    - TBBJ > 2500 gr dan bagian terendah janin masih tinggi dilakukan seksio sesarea.

    - Letak lintang kasip dilakukan embriotomi.

    d. Kelainan Posisi (Posit io Occipi to Poster ior Persistent)

    Keadaan Positio Occipito Posterior Persistent atau presentasi ubun-ubun kecil di

    belakang adalah suatu keadaan yang disebabkan kegagalan rotasi interna.

    Etiologinya yaitu kelainan panggul, kesempitan panggul tengah, KPD, fleksi kepala

    kurang serta inersia uteri.

    Adakalanya oksiput berputar ke belakang dan anak lahir dengan muka di bawah

    simfisis. Ini terutama terjadi bila fleksi kepala kurang. Untuk menghindari rupture perinei

    totalis, episiotomi harus dibuat lebih lebar karena dalam hal ini perineum diregang oleh

    sirkumferensia oksipito frontalis. Hanya sebagian kecil (4%) dari posisi oksipito posterior

    yang memerlukan pertolongan pembedahan.

    Penyulit yang timbul dalam persalinan yaitu kala II yang lebih panjang. Umumnya

    dapat lahir spontan, namun bila ada indikasi dapat dipilih antara vakum atau forceps.

    III.Panggul Sempit

    Batasan panggul sempit menurut Pedoman diagnosis dan Terapi Obstetri dan

    Ginekologi RSHS yaitu setiap kelainan pada diameter panggul yang mengurangi

    kapasitas panggul, sehingga dapat menimbulkan distosia pada persalinan.

    Pengaruh panggul sempit pada kehamilan :

    1. Retroflexi uteri gravidi incarcerate

    2.

    Kepala tidak dapat turun pada bulan terakhir

    3.

    Fundus menonjol ke depan hingga perut menggantung

    4. Abdomen pendulum pada primi gravid

    5. Biasanya anak lebih kecil dari ukuran bayi rata-rata

  • 8/11/2019 Pemeriksaan Referat Obgyn Cpd

    9/20

    9

    Gambar 3.1 Abdomen Pendulum dengan Kehamilan.

    Pengaruh pada persalinan :

    1. Persalinan lebih lama dari biasanya, karena gangguan pembukaan ataupun banyaknya

    waktu yang diperlukan untuk moulage kepala anak. Kelainan pembukaan dapat terjadi

    karena ketuban belum pecah sebelum waktunya karena bagian depan kurang menutup

    pintu atas panggul, selanjutnya setelah ketuban pecah kepala tidak dapat menekan

    pada serviks karena tertahan pada pintu atas panggul.

    2. Sering terjadi kelainan presentasi atau posisi

    3. Ruptur uteri, jika his menjadi telalu kuat dalam usaha mengatasi rintangan yang

    ditimbulkan panggul sempit.

    4. Sebaliknya, jika otot rahim menjadi lelah karena rintangan oleh pangul sempit, dapat

    terjadi infeksi intrapartum.

    5. Fistel vesikovaginal dan rektovaginal, akibat tekanan lama pada jaringan yang dapat

    menimbulkan iskemi yang menyebabkan nekrosis.

    6. Ruptur simfisis (simfisiolisis), pasien merakan nyeri di daerah simfisis dan tidak dapat

    mengangkat tungkainya.

    7.

    Paresis kaki ibu akibat tekanan dari kepala pada urat-urat saraf di dalam rongga

    panggul. Yang paling sering terjadi adalah kelumpuhan nervus peroneus.

    Pengaruh pada anak :

    1.

    Kematian perinatal meningkat pada partus yang lama.

  • 8/11/2019 Pemeriksaan Referat Obgyn Cpd

    10/20

    10

    2. Prolapsus foeniculi

    3. Perdarahan otak karena moulage yang kuat, terutama jika diameter biparietal

    berkurang lebih dari 0,5 cm.

    Pola Persalinan Kriteria Diagnostik Penanganan yang dianjurkan Penanganan Khusus

    Panggul dengan ukuran normal tidak akan mengalami kesukaran kelahiran pervaginam pada

    janin dengan berat badan yang normal. Ukuran panggul dapat menjadi lebih kecil karena

    pengaruh gizi, lingkungan atau hal lain sehingga menimbulkan kesulitan pada persalinan

    pervaginam. Panggul sempit yang penting pada obstetric bukan sempit secara anatomis

    namun panggul sempit secara fungsional artinya perbandingan antara kepala dan panggul.

    Selain panggul sempit dengan ukuran yang kurang dari normal, juga terdapat panggul sempit

    lainnya.

    Panggul ini digolongkan menjadi empat, yaitu:

    1. Kelainan karena gangguan pertumbuhan intrauterine: panggul Naegele, panggul

    Robert, split pelvis, panggul asimilasi.

    2.

    Kelainan karena kelainan tulang dan/ sendi: rakitis, osteomalasia, neoplasma, fraktur,

    atrofi, nekrosis, penyakit pada sendi sakroiliaka dan sendi sakrokoksigea.

    3. Kelainan panggul karena kelainan tulang belakang: kifosis, skoliosis, spondilolistesis.

  • 8/11/2019 Pemeriksaan Referat Obgyn Cpd

    11/20

    11

    4. Kelainan panggul karena kelainan pada kaki: koksitis, luksasio koksa, atrofi atau

    kelumpuhan satu kaki.

    Setiap penyempitan pada diameter panggul yang mengurangi kapasitas panggul dapat

    menyebabkan distosia saat persalinan. penyempitan dapat terjadi pada pintu atas panggul,

    pintu tengah panggul, pintu bawah panggul, atau panggul yang menyempit seluruhnya

    Klasifikasi panggul sempit :

    a. Kesempitan pintu atas panggul

    b. Kesempitan bidang tengah

    c. Kesempitan pintu bawah panggul

    Kriteria diagnosis :

    a. Kesempitan pintu atas pangul

    Panggul sempit relatif : Jika konjugata vera > 8,5-10 cm

    Panggul sempit absolut : Jika konjugata vera < 8,5 cm

    b. Kesempitan panggul tengah

    Bidang tengah panggul terbentang antara pinggir bawah simfisis dan spina os ischii

    dan memotong sacrum kira-kira pada pertemuan ruas sacral ke-4 dan ke-5.

    Ukuran yang terpenting dari bidang ini ialah:

    1.

    Diameter transversa (diameter antara kedua spina) 10,5 cm.

    2. Diameter anteroposterior dari pinggir bawah simfisis ke pertemuan ruas sakral ke-

    4 dan ke-5 11,5 cm.

    3.

    Diameter sagitalis posterior dari pertengahan garis antara kedua spina ke

    pertemuan sacral ke-4 dan ke-55 cm.

    Dikatakan bahwa bidang tengah panggul itu sempit jika :

    1.

    Jumlah diameter transversa dan diameter sagitalis posterior 13,5 cm atau

    kurang (10,5 cm + 5 cm = 15,5 cm).

    2. Diameter antara spina kurang dari 9 cm .

    Ukuran-ukuran bidang tengah panggul tidak dapat diperoleh secara klinis

    harus diukur secara rontgenologis, tetapi jika dapat juga menduga adanya

    kesempitan bidang tengah panggul jika:

    1.

    Spina ischiadica sangat menonjol.

    2. Dinding samping panggul konvergen.

  • 8/11/2019 Pemeriksaan Referat Obgyn Cpd

    12/20

    12

    3. Diameter antara tuber ischii 8,5 cm atau kurang.

    c. Kesempitan pintu bawah panggul

    Bila jarak antara tuber os ischii 8 cm atau kurang.

    Gambar 3.2 Bidang Panggul

    Persangkaan panggul sempit Seseorang harus ingat akan kemungkinan panggul sempit jika:

    a.

    Pada primipara, kepala anak belum turun setelah minggu ke 36.

    b. Pada primipara ada perut menggantung.

    c. Pada multipara, persalinan yang dulu-dulu sulit.

    d.

    Ada kelainan letak pada hamil tua.

    e. Terdapat kelainan bentuk badan ibu (cebol, skoliosis, pincang, dll.)

    f. Tanda Osborn positif

    Teknik perasat Osborn:

    1. Pasien terlentang, tungkai sedikit fleksi.

    2.

    Kepala janin dipegang oleh tangan kiri pemeriksa.

    3. Dua jari lainnya di atas simfisus, permukaan jari berada pada permukaan anterior dari

    simfisis.

    4.

    Tentukan derajat tumpang tindih ketika kepala janin ditekan ke bawah dan ke

    belakang.

  • 8/11/2019 Pemeriksaan Referat Obgyn Cpd

    13/20

    13

    Interpretasi perasat Osborn:

    - Kepala dapat ditekan ke dalam panggul, tidak terdapat tumpang tindih dari tulang

    parietal, berarti CPD (-).

    - Kepala dapat ditekan sedikit, terdapat sedikit tumpang tindih dari tulang parietal,

    sekitar 0,5 cm, berarti CPD sedang. Pemeriksaan dilanjutkan dengan perasat Muller.

    -

    Kepala tidak dapat dimasukkan ke dalam tulang panggul, tulang parietal

    menggantung di atas simfisis dengan dibatasi jari, berarti CPD positif.

    Teknik perasat Muller:

    1. Pasien terlentang, tungkai sedikit fleksi.

    2. Satu tangan memegang kepala dari luar di atas simfisis.

    3.

    Dua jari dari tangan yang lain masuk ke dalam vagina, sampai pintu atas panggul.

    4. Tangan luar mendorong kepala anak ke arah simfisis.

    Interpretasi perasat Muller:

    - Kepala anak teraba oleh kedua jari, berarti CPD (-).

    - Kepala anak tidak teraba oleh kedua jari, berarti CPD (+).

    Prognosis persalinan dengan panggul sempit tergantung pada berbagai factor, diantaranya:

    1. Bentuk Panggul

    2.

    Ukuran panggulm jadi derajat kesempitan.

    3. Kemungkinan pergerakan dalam sendi-sendi panggul.

    4. Besarnya kepala dan kesanggupan moulage kepala.

    5.

    Presentasi dan posisi kepala.

    6. His.

    Diantara faktor-faktor tersebut, yang dapat diukur secara pasti dan sebelum persalinan

    berlangsung hanya ukuran-ukuran panggul. Oleh karena itu, ukuran tersebut sering menjadi

    dasar untuk memperkirakan jalannya persalinan.

    Pada panggul sempit absolute, yaitu CV < 8,5 cm, dilakukan seksio sesarea. Berdasarkan

    literatur, tidak ada anak yang cukup bulan yang dapat lahir pervaginam dengan selamat jika

    CV < 8,5 cm.

  • 8/11/2019 Pemeriksaan Referat Obgyn Cpd

    14/20

  • 8/11/2019 Pemeriksaan Referat Obgyn Cpd

    15/20

    15

    PANGGUL SEMPIT

    1. Pemeriksaan ginekologis

    2. Pemeriksaan penunjang

    - Ultrasonografi

    - Radiologis

    (hasil mengecewakan)

    Kesempitan pintu Kesempitan Kesempitan pintu

    atas panggul panggul tengah bawah panggul

    Relatif Absolut

    (konjugata vera (Konjugata vera < 8,5 cm)

    8,5-10 cm)

    Partus percobaan Seksio sesarea

    Primer

    Berhasil Gagal

    Seksio sesarea

    Persalinan berikut dengan seksio sesarea primer

  • 8/11/2019 Pemeriksaan Referat Obgyn Cpd

    16/20

    16

    Pada pasien ini, ditemukan persangkaan panggul sempit, karena terdapat kelainan bentuk

    badan ibu yang dapat dilihat dari tinggi badan ibu, 140 cm. Selain itu, pada pasien ini, kepala

    janin belum turun walaupun usia kehamilan sudah lebih dari 36 minggu.

    Diagnosis panggul sempit absolut diperoleh dari pemeriksaan panggul ibu, yaitu

    konjugata vera 7 cm.

    Pengelolaan pada pasien ini yaitu rencana seksio sesarea karena panggul sempit absolute

    pada usia kehamilan aterm tidak dapat lahir pervaginam.

  • 8/11/2019 Pemeriksaan Referat Obgyn Cpd

    17/20

    17

    BAB III

    PENANGANAN DISPROPORSI KEPALA PANGGUL (CPD)

    Penanganan pada disproporsi kepala panggul yaitu :

    1. Partus percobaan

    Partus percobaan adalah percobaan untuk melakukan persalinan per vaginam pada

    wanita-wanita dengan pangul relatif sempit. Partus percobaan hanya dilakukan pada

    letak belakang kepala.

    Partus percobaan dimulai pada permulaan persalinan dan berakhir setelah kita

    mendapat keyakinan bahwa persalinan tidak dapat berlangsung per vaginam atausetelah anak lahir per vaginam. Partus percobaan dikatakan berhasil jika anak lahir

    per vaginam secara spontan atau dibantu dengan ekstraksi (forceps atau vakum) dan

    anak serta ibu dalam keadaan baik

    Kita hentikan partus percobaan jika:

    o Pembukaan tidak atau kurang sekali kemajuannya.

    o Keadaaan ibu atau anak menjadi kurang baik.

    o Adanya lingkaran retraksi yang patologis.

    o Setelah pembukaan lengkap dan ketuban pecah walaupun his cukup baik dan

    dilakukan pimpinan persalinan dengan baik, bagian kepala dengan diameter

    terbesar dalam 1 jam tetap tidak mau melewati pintu atas panggul.

    o Forseps atau vakum gagal.

    Dalam keadaan keadaan tersebut, dilakukan seksio sesarea, Jika seksio sesarea

    dilakukan pada saat pembukaan sudah lengkap dan atas indikasi sebab-sebab yang

    menetap(patus percobaan lengkap dan gagal), pada persalinan berikutnya tidak ada

    gunanya untuk melakukan persalinan percobaan lagi.

    2. Seksio sesarea

    Seksio sesarea elektif dilakukan pada kesempitan panggul berat dengan

    kehamilan aterm, atau disproporsi sephalopelvik yang nyata. Seksio juga dapat

  • 8/11/2019 Pemeriksaan Referat Obgyn Cpd

    18/20

    18

    dilakukan pada kesempitan panggul ringan apabila ada komplikasi seperti

    primigravida tua dan kelainan letak janin yang tak dapat diperbaiki.

    Seksio sesarea sekunder (sesudah persalinan selama beberapa waktu)

    dilakukan karena peralinan perobaan dianggap gagal atau ada indikasi untuk

    menyelesaikan persalinan selekas mungkin sedangkan syarat persalinan per vaginam

    belum dipenuhi

    Bila seksio sesarea dilakukan pada saat pembukaan belum lengkap atas

    indikasi ibu atau anak yang kurang baik (partus percobaan belum lengkap/gagal),

    persalinan percobaan yang dipersingkat dapat dicoba lagi pada persalinan berikutnya.

    Dalam hal ini, pimpinan persalinan berikutnya mengikuti protocol yang berlaku bagi

    persalinan pada bekas seksio sesarea.

    Pada kesempitan bidang tengah panggul, dapat timbul gangguan putaran paksi

    jika diameter antara kedua spina

  • 8/11/2019 Pemeriksaan Referat Obgyn Cpd

    19/20

    19

    4. Kraniotomi dan Kleidotomi

    Pada janin yang telah mati dapat dilakukan kraniotomi atau kleidotomi. Apabila

    panggul sangat sempit sehingga janin tetap tidak dapat dilahirkan, maka dilakukan

    seksio sesarea

  • 8/11/2019 Pemeriksaan Referat Obgyn Cpd

    20/20

    20

    DAFTAR PUSTAKA

    -

    Cunningham FG, Gant FN, Leveno KJ, dkk. Obstetri Williams. Edisi 21. Jakarta:

    EGC, 2005.

    - Bagian Obstetri & Ginekologi Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran Bandung.

    Obstetri Fisiologi. Bandung: Elemen, 1983.

    - Israr YA, Irwan M, Lestari, dkk. Arrest of Decent- Cephalopelvc Disproportion

    (CPD). 2008. [Online] Hyperlink:

    http://72.14.235.132/search?q=cache:RqVXzDPzkgIJ:yayanakhyar.wordpress.com/20

    08/09/05/arrest-of-decent-cephalopelvic-disproportion-cpd/+Cephalo-

    pelvic+disproportion&cd=1&hl=id&ct=clnk&gl=id, 20 Mei 2009.

    - Bagian Obstetri & Ginekologi Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran Bandung.

    Obstetri Patologi. Bandung: Elstar, 1982.

    - Sofie Rifayani, dkk. Pedoman Diagnosis dan Terapi Obstetri dan Ginekologi RSHS,

    Bagian Pertama (Obstetri). Edisi 2.Bagian Obgin RSHS. 2005.

    - Sulaiman Sastrawinata, dkk. Obstetri Patologi. Cetakan Pertama. EGC: Jakarta. 2005.