Palembang Ekspres Rabu, 17 April 2013

16
Eceran [email protected] Palembang Ekspres www.issuu.com/palpres Bersambung ke HAL 5 Bersambung ke HAL 5 FOTO ARMAN PALPRES FOTO NOVA WAHYUDI PALPRES RABU, 17 APRIL 2013 TERBIT 16 HALAMAN Anda Punya Cerita Undercover, Ingin berbagi cerita menarik tentang pengalaman pribadi anda mulai dari kisah asmara, perselingkuhan, pekerjaan atau cerita lainnya. Kirimkan permintaan wawancara khusus anda ke email : [email protected] Semua cerita menarik tentang anda akan kami muat dengan penuturan bahasa Aku. Sehingga siapa pun anda identitasnya akan kami rahasiakan. Bersambung ke HAL 5 Tergoda Lelaki Lain (Tamat) ILUS NET H INGGA akhir- nya ada satu lelaki yang berhasil meluluhkan hatiku, entah mengapa aku merasakan perasaan berbeda dengan- nya, sesuatu yang lebih mengena di hatiku ke- timbang perasaanku dulu dengan suamiku. Seperti remaja yang baru mengenal cinta, begitu juga denganku yang merasakan jatuh cinta, bahkan aku lebih berbunga-bunga, he- batnya lagi aku berubah penampilan. Padahal dengan pesan singkat dan telepon dari mereka justru membuat aku menyukainya, terkadang aku baru menerima panggilan mereka ketika masih di kantor. Alhasil aku selalu terlambat pulang ke rumah. Penalty Hilton MENANGKAN SFC SRIWIJAYA FC 1 - 0 PERSIWA WAWENA PALEMBANG. PE - Sriwijaya Football Club (SFC) berhasil mengalahkan tamunya, Per- siwa Wamena dengan skor tipis 1-0 di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ) Palembang. Gol tunggal yang membawa kemenangan SFC diciptakan dari titik putih di menit 87, setelah striker Hilton Moreira dijatuhkan Vali Khorsidi di areal kotak penalty. Kemenangan tersebut langsung mengangkat satu tingkat ke urutan empat klasemen semen- tara. Dengan hasil tersebut tim yang berjuluk Laskar Wong Kito berhasil mengumpulkan 29 poin dari 14 laga yang sudah dimainkan. Bermain di bawah suhu panas Kota Palem- bang yang cukup menyengat, kedua tim ber- Bersambung ke HAL 5 Bersambung ke HAL 5 Bersambung ke HAL 5 Demo Pilkada, Massa Serbu Polres SIMULASI Sejumlah petugas melakukan aksi latihan simulasi di halaman Polres Lahat. Simulasi sebenarnya akan dilakukan Kamis besok. LAHAT. PE – Ratusan warga yang tidak terima terhadap hasil keputusan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Lahat, tiba-tiba menyerang dan membuat keributan. Dengan anarkis, massa melempari massa lain yang diduga berasal dari kandidat pemenang Pilkada. Alhasil, bentrok fisik pun tak terelakkan. Nomor Urut Kandidat Ditentukan 23 April Sidak Kapolda Kagetkan Kabid Propam BACA SELENGKAPNYA DI HALAMAN 5 Eva Resmikan Posko ESPro SU I PALEMBANG. PE - Du- kungan untuk memenang- kan Ir H Eddy Santana Putra MT (ESP) mengalir deras, terbukti dengan kembali diresmikannya posko pe- menangan ESPro oleh istri ESP, Hj Eva Santana, Se- lasa (16/4) di Kecamatan Seberang Ulu (SU) I. Menurut Cek Nony, Ket- ua tim ESPro SU I, dukun- gan diberikan kepada ESP sebab tidak ada yang pal- ing pas memimpin Sumsel kedepan kecuali tangan Eliza Kunjungi Lapas Wanita PALEMBANG. PE - Seki- tar 300 lebih para penghuni Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Wanita Klas IIA ter- hibur dangan kedatangan Ketua Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan Kesejahter- aan Keluarga (PKK) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), Hj Eliza Alex pada Senin (16/04) di Jalan Merdeka Palembang. Silaturahim Hj Eliza Alex dengan warga binaan ini disambut hangat para pen- ghuni lapas. Tidak jarang Kartini Kito Sugesti Bagi Kaum Hawa KEBERHASILAN H Herman Deru SH MM dalam memimpin Kabupaten Ogan Ko- mering Ulu (OKU) Timur hingga maju dengan berbagai prestasi hingga saat ini, tak lepas dari peran serta dan dukungan sang istri tercinta, BANJIR DUKUNGAN Mewakili suaminya, ESP yang juga calon Gubernur Sumsel, Bunda Eva meresmikan posko pemenangan ESPro SU I, Selasa (16/4). HIBUR LAPAS Ketua TP PKK Sumsel, Hj Eliza Alex menyalami dan menyapa satu persatu warga binaan Lapas Wanita Klas IIA, Selasa (16/4) LAGA PANAS Striker SFC, Foday Boakay Edy dan pemain belakang Persiwa Wamena, OK Jhon berebut bola di udara. Dalam bentrok kemarin, SFC sukses menaklukan tim tamu, Persiwa dengan skor akhir 1-0. Hj Febrita Lustia FOTO HENGKY FOTO IST FOTO IST FOTO BERRY PALPRES

description

Palembang Ekspres Rabu, 17 Apr 2013

Transcript of Palembang Ekspres Rabu, 17 April 2013

Page 1: Palembang Ekspres Rabu, 17 April 2013

PALEMBANG EKSPRES kamis, 11 april 2013 Halaman 2

Eceran [email protected] Ekspreswww.issuu.com/palpres

Bersambung ke HAL 5 Bersambung ke HAL 5

FOTO ARMAN PALPRES

FOTO NOVA WAHYUDI PALPRES

RABU, 17 APRIL 2013 TERBIT 16 HALAMAN

Anda Punya Cerita Undercover, Ingin berbagi cerita menarik tentang pengalaman pribadi anda mulai dari kisah asmara, perselingkuhan, pekerjaan atau cerita lainnya. Kirimkan permintaan wawancara khusus anda ke email : [email protected] Semua cerita menarik tentang anda akan kami muat

dengan penuturan bahasa Aku. Sehingga siapa pun anda identitasnya akan kami rahasiakan.

Bersambung ke HAL 5

Tergoda Lelaki Lain (Tamat)

ILUS N

ET

HINGGA akhir-nya ada satu lelaki yang berhasil

meluluhkan hatiku, entah mengapa aku merasakan perasaan berbeda dengan-nya, sesuatu yang lebih mengena di hatiku ke-timbang perasaanku dulu

dengan suamiku.Seperti remaja yang

baru mengenal cinta, begitu juga denganku yang merasakan jatuh cinta, bahkan aku lebih berbunga-bunga, he-batnya lagi aku berubah penampilan.

Padahal dengan pesan singkat dan telepon dari mereka justru membuat aku menyukainya, terkadang aku baru menerima panggilan mereka ketika masih di kantor. Alhasil aku selalu terlambat pulang ke rumah.

Penalty Hilton MENANGKAN SFC

SRIWIJAYA FC 1 - 0 PERSIWA WAWENAPALEMBANG.�PE - Sriwijaya Football Club

(SFC) berhasil mengalahkan tamunya, Per-siwa Wamena dengan skor tipis 1-0 di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ) Palembang. Gol tunggal yang membawa kemenangan SFC diciptakan dari titik putih di menit 87, setelah striker Hilton Moreira dijatuhkan Vali Khorsidi di areal kotak penalty.

Kemenangan tersebut langsung mengangkat satu tingkat ke urutan empat klasemen semen-tara. Dengan hasil tersebut tim yang berjuluk Laskar Wong Kito berhasil mengumpulkan 29 poin dari 14 laga yang sudah dimainkan.

Bermain di bawah suhu panas Kota Palem-bang yang cukup menyengat, kedua tim ber-

Bersambung ke HAL 5

Bersambung ke HAL 5

Bersambung ke HAL 5

Demo Pilkada, Massa Serbu Polres

SIMULASISejumlah petugas melakukan aksi latihan simulasi di halaman Polres Lahat. Simulasi sebenarnya akan dilakukan Kamis besok.

LAHAT.�PE – Ratusan warga yang tidak terima terhadap hasil keputusan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Lahat, tiba-tiba menyerang dan membuat keributan. Dengan anarkis, massa melempari massa lain yang diduga berasal dari kandidat pemenang Pilkada. Alhasil, bentrok fisik pun tak terelakkan.

Nomor Urut Kandidat Ditentukan 23 April

Sidak Kapolda Kagetkan Kabid PropamBA

CA S

ELEN

GKAP

NYA

DI H

ALAM

AN 5

Eva Resmikan Posko ESPro SU I PALEMBANG.�PE - Du-

kungan untuk memenang-kan Ir H Eddy Santana Putra MT (ESP) mengalir deras, terbukti dengan kembali diresmikannya posko pe-menangan ESPro oleh istri ESP, Hj Eva Santana, Se-lasa (16/4) di Kecamatan Seberang Ulu (SU) I.

Menurut Cek Nony, Ket-ua tim ESPro SU I, dukun-gan diberikan kepada ESP sebab tidak ada yang pal-ing pas memimpin Sumsel kedepan kecuali tangan

Eliza Kunjungi Lapas Wanita PALEMBANG.�PE - Seki-

tar 300 lebih para penghuni Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Wanita Klas IIA ter-hibur dangan kedatangan Ketua Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan Kesejahter-aan Keluarga (PKK) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), Hj Eliza Alex pada Senin (16/04) di Jalan Merdeka Palembang.

Silaturahim Hj Eliza Alex dengan warga binaan ini disambut hangat para pen-ghuni lapas. Tidak jarang

Kartini Kito

Sugesti Bagi Kaum HawaKEBERHASILAN H Herman Deru SH MM dalam memimpin Kabupaten Ogan Ko-mering Ulu (OKU) Timur hingga maju dengan berbagai prestasi hingga saat ini, tak lepas dari peran serta dan dukungan sang istri tercinta,

BANJIR DUKUNGANMewakili suaminya, ESP yang juga calon Gubernur Sumsel, Bunda Eva meresmikan posko pemenangan ESPro SU I, Selasa (16/4).

HIBUR LAPASKetua TP PKK Sumsel, Hj Eliza Alex menyalami dan menyapa satu persatu warga binaan Lapas Wanita Klas IIA, Selasa (16/4)

LAGA PANASStriker SFC, Foday Boakay Edy dan pemain belakang Persiwa Wamena, OK Jhon berebut bola di udara. Dalam bentrok kemarin, SFC sukses menaklukan tim tamu, Persiwa dengan skor akhir 1-0.

Hj Febrita Lustia

FOTO HENGKY

FOTO ISTFOTO IST

FOTO BERRY PALPRES

Page 2: Palembang Ekspres Rabu, 17 April 2013

foto net

PALEMBANG EKSPRES RABU, 17 APRIL 2013 Halaman 2

PALEMBANG EKSPRES SELASA, 16 APRIL 2013 Halaman 2

FOTO-FOTO: ALHADI FARID/ PALPRES

Pimpinan Umum: Rosmiyati. Pemimpin Perusahaan: Ahmad Rosidi. General Manager: Tri Nurwanto. Pemimpin Redaksi: Muhammad Iqbal, Redaktur Pelakasana : Berry Sandi. Koordinator Liputan: Trisno Rusli Redaktur : Berry Sandi, Trisno Rusli, Ella Sulistiana, Dian Cahyani Fitri, Arie M. Staf Redaksi: Janta, M. Joviter, M Wijdan (Ogan Ilir), Yuni Hartati (Muba),

Rifat Achmad (Lubuklinggau), Heru Fachrozi (Muara Enim/PALI), Heri Afrizon (OKU Selatan), Firdaus (Empat Lawang), Mujianto (OKI), Arman Jaya (OKU Timur), Andre (Prabumulih), Budi Alamsyah (Banyuasin), Eko Wahyu-di (Pagaralam), Al Imron (Musi Rawas), Hengky S (Lahat) Redaktur Foto: Nova Wahyudi, Alhadi Farid. Bagian Pracetak: M Firman,Firyansyah, Abdul Kholid, Kgs Yahya, Bagian Iklan: David Arianto(Manager), Acounting Executive/AE : Noris Taslim, Yusri, Mutya. Bagian Pemasaran: Abdul Kadir (Manager), Alwi Riyanto, David Yoanda Bagian Keuangan : Dimas Murdani Muharam. Bagian Umum: Silvi Winda Pratiwi, Vera

Penerbit: PT Citra Media Palembang Ekspres Komisaris Utama: H Suparno Wonokromo. Komisaris: Muwarni, H Didi Wahyudi. Direktur Utama: H. Subki Sarnawi. Direktur: H Mahmud,Yunita Ayu

Tarif Iklan: Iklan Baris per baris Halaman 1 Display Full Colour/Warna Rp.60.000/mm kolom, Halaman 1 BW Rp.30.000,/mm kolom,Halaman Dalam Full Colour/Warna Rp.25.000/mm Kolom Harga Berlangganan Koran : Rp.25.000/bulan No. Rek Mandiri Pasar 16 PT Citra Media Palembang Ekspres 113002062008.8 [email protected]

Alamat Redaksi/ Sirkulasi/ Iklan: Gedung GRAHA PENA Palembang, Jl Kol H Barlian No 773, Palembang. Telepon (0711) 8304424, 411768, 415263, 415264, 419503. ext 136,139 Fax (0711) 420066.

Harian Umum

Prof Abdullah Idi, Pengamat Pendidikan

Yopie, Warga Kertapati Palembang

Rahmi, Guru SD Negeri 180 Palembang

Boleh di Bawah 7 Tahun

Idealnya Masuk SD 6 tahun

Sekolah SwastaPrioritaskan Kuantitas

MENJALANKAN program pemer-intah yang mengenai wajib belajar 9 tahun mulai dari tingkat Sekolah Dasar (SD) sampai tingkat SMP. Sejak tahun 2013 ini pemerintah mulai mencang-kan wajib belajar 12 tahun yang artinya naik 3 tahun sampai tingkat SMA.

Namun yang menjadi persoalan di masyarakat yaitu batasan umur anak untuk masuk sekolah dasar yang masih simpang siur. Ketidak samaan ini muncul, karena ada beberapa seko-lah yang mewajibkan usia anak saat masuk SD pada umur 7 tahun.

Prof Abdullah Idi selaku Pengamat Pendidikan mengutarakan pandangan-nya tentang batasan usia yang pas untuk masuk sekolah dasar. “Tak ada salahnya jika seorang anak masih dibawah umur tujuh tahun untuk masuk SD,” ujarnya kepada Palembang Ekspres.

Lanjutnya, hal seperti ini memung-kinkan apalagi si anak sudah memiliki kemampuan yang mumpuni agar dapat mengenyam pendidikan dan dapat ber-saing dengan yang lainnya. “Setidaknya

sudah bisa baca dan tulis,” katanya.Memang, saat ini anak-anak usia

dini biasanya sudah di didik melalui pendidikan pra sekolah seperti TK dan PAUD. Tentunya, itu bisa menin-gkatkan kemampuan si anak sebelum menghadapi pendidikan formal set-ingkat sekolah dasar.

Namun menurutnya, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan oleh orang tua yang tetap ingin memaksakan anaknya meskipun umur si anak be-lum mencukupi dalam artian masih dibawah 7 tahun. Lebih lagi anak yang masih terbilang terlalu dini.

“Ada baiknya ajak anak ke psikolog, karena jika terlalu dini dikawathirkan mengganggu psikolog anak,” paparnya.

Menurutnya juga, ada satu hal lagi yang tak kalah penting saat seorang anak yang sudah cukup umur namun sulit untuk didorong masuk sekolah. “Dibimbing dan diarahkan agar anak mau sekolah, bagaimanapun juga pendidikan penting untuk mereka,” pungkasnya. PTR

IDEALNYA usia 6 tahun masuk sekolah dasar (SD) atau Madrasah Ibtidaiyah (MI), karenanya orang tua juga jangan memaksakan diri untuk cepat-cepat mendaftarkan diri anaknya untuk masuk sekolah. Apalagi memang saat ini batas terendah masuk SD atau MI ada 7 tahun. Mengingat secara psikologis daya kerja otak anak tersebut sudah lebih baik,.

S e b e n a r n y a t a k a d a masalah.”Apakah anak itu mau masuk sekolah usia 6 tahun atau 7 tahun. Harus ada alasan yang jelas mengapa menetapkan aturan sep-erti itu,” kata Yopie warga Kertapati Palembang.

Lanjutnya, karena usia awal anak masuk sekolah juga berdampak dengan kedewasaan si anak sesuai dengan usia anak itu sendiri. “Harus ada alasan yang jelas mengapa me-netapkan aturan seperti itu,” tegas ayah dua anak ini.

Diungkapkannya, anak yang masuk sekolah sudah usai 7 tahun, jika lancar tamatnya umurnya 13 tahun. Terus masuk SMP dan juga kalau lancar tamat di usia 16 tahun.

Kemudian melanjutkan ke SMA dan juga jika lancar maka tamatnya akan berusai 19 tahun.

“Apa tidak terlalu tua umur 19 tahun baru tamat SMA. Belum lagi kalau anak itu tidak naik kelas,” ungkapnya.

Masih kata Yopie, sebenarnya tak ada masalah, apakah anak itu mau masuk sekolah usia 6 tahun atau 7 tahun. Apalagi saat ini anak-anak sudah cerdas, dengan adanya alat ko-munikasi yang secara tidak langsung menambah tumbuh kembangnya.

“Coba kita lihat, sekarang ini ada anak-anak baru usia 3 tahun sudah main iPad, laptop, handphone dan lainnya, itu kan ada pengaruh positif dan negatif,” tukasnya.

Jika anak sudah diberikan per-mainan seperti itu, maka anak tersebut akan dewasa sebelum waktunya. Maka dari itu, sebagai orang tua dirinya menginginkan anak-anak usai 5 tahun untuk didaftarkan ke sekolah agar mereka mendapatkan pelajaran yang lebih baik di sekolah. “Daripada harus main terus alat komunikasi yang bisa membuat anak menjadi malas,” pung-kasnya. JAN

MENYOAL aturan pihak sekolah negeri yang menerima usia 7 tahun diterima masuk sekolah, sedangkan swasta t idak mengatur hal de-mikian. Rahmi, Guru SD Negeri 180 Palembang, swasta tidak mengatur atau mematok usia.

Sebetulnya Diknas harus lebih proaktif untuk mensosialisasikan. Karena usia 7 tahun cukup untuk membuat anak menerima pelajaran dengan baik.

“Sedangkan anak yang usianya kurang dari tujuh tahun memang bisa mengikuti pelajaran namun sedikit kesulitan untuk menyerap apa yang dipelajari, apalagi mata pelajaran siswa saat ini cukup banyak,” jelas Rahmi kepada Palembang Ekspres.

Menurutnya, sekolah swasta yang

menerima usia berapa pun itu karena sekolah swasta lebih mengutamakan kuantitas atau prioritas jumlah, bu-kan karena kualitas.

“Karena kalau siswa kurang dari tujuh tahun seperti aturan Diknas, maka siswa tidak dapat belajar dengan baik,” katanya.

Ditambahkannya, Diknas berperan aktif untuk mengatur. “Sebetulnya Diknas sebagai penunjuk bukan sekolah, karena aturan yang ditetapkan tidak dapat diin-dahkah begitu saja,” tambahnya.

Dirinya berharap, sekolah swasta maupun negeri untuk menyelaraskan aturan dan ketetapan pemerintah. “Apapun itu aturannya harusnya diikuti dengan baik, karena apa yang telah diatur merupakan keketapan terbaik,” tukasnya. DYN

Jadi Kendala atau Tidak?? Usia Masuk Sekolah 7 Tahun

PEMBERLAKUKAN usai masuk SD atau MI itu sudah diterapkan seko-lah-sekolah negeri. Pihak

sekolah beralasan hal tersebut sudah ketentuan dari pemer-intah. Sehingga pihak sekolah mesti mentaati dan menurutinya. Belum lagi alasan lainnya, demi menjaga kualitas pendidikan sekolah itu, sehingga anak yang masuk ke sekolah itu harus sesuai dengan batas umur itu.

Para orang tua khawatir, jika anak-anak masuk di tahun ajaran berikutnya maka usia calon siswa tersebut sudah hampir 8 tahun. Dengan tidak masuknya anak itu di sekolah, maka anak itu tidak bisa melanjutkan jenjang sekolahnya.

Sementara untuk bersekolah lagi di Taman Kanak-kanak (TK), dirasa sangat tidak mungkin, kar-ena usai anak itu sudah melebih dari siswa lainnya. Jadi persoalan batas usia anak memang menjadi masalah pelik. Karena itu Dinas Pendidikan diminta menerapkan sistem sekolah pagi dan siang serta kelas tambahan.

Harusnya pihak sekolah me-nyadari, batasan usia 7 tahun tidak menjamin anak itu sudah bisa membaca tulis. Malah ada juga yang di usia yang cocok masuk sekolah, malah belum bisa baca tulis. Sementara usia yang belum mencukupi, kebanyakan

sudah bisa membaca tulis. Jadi pihak sekolah harus mempunyai pertimbangan, jangan dijadikan kaku.

Dengan pemberlakukan batas usia dan dianggap terlalu kaku itu, maka orang tua sedikit kere-potan. Oleh karenanya anak-anak yang usainya belum mencukupi itu malah dimasukan ke sekolah swasta. Apalagi pihak sekolah swasta tidak terlalu memikirkan, batasan usia sekolah, asalkan anak itu sudah bisa membaca tulis.

Nah, dengan penerapan batasan usia terendah 7 tahun itu, maka akan merugikan pihak sekolah milik pemerintah. Karena jumlah siswa yang bersekolah akan sedikit. Dan orang tua lebih milih sekolah swasta, dimana kualitas pendidikan di sekolah swasta dirasa melebih rata-rata di sekolah milik pemerintah.

Namun memang, biaya pen-didikan di sekolah swasta lebih besar jika dibandingkan di sekolah negeri. Tentunya ini akan lebih memberatkan orang tua. Tapi, hal itulah yang harus menjadi pilihan orang tua agar anaknya tidak ket-inggalan sekolahnya.

Sebenarnya pihak sekolah negeri harus mempertimbang-kan anak tersebut bisa masuk SD atau MI. Apalagi anak tersebut sudah bisa membaca tulis dan berhitung. Pertimbangan lain-nya, jika calon siswa SD atau MI itu berumur kurang dari tujuh tahun, dapat dipertimbangkan asalkan ada rekomendasi dari psikolog profesional.

Belum lagi syarat masuk SD atau MI tak cuma dilihat dari usia saja, tapi aspek kematangan anak juga patut dipertimbangkan. Anak lima tahun memang tidak wajib masuk SD. Tapi, jika anak mampu, ini bisa dipertimbangkan dengan rekomen-dasi psikolog profesional tadi.

Dengan keberadaan psikolog itu, maka akan berfungsi untuk memetakan perkembangan anak serta mengukur apakah seorang anak telah mampu. Sedangkan fungsi dinas sebagai tolok ukur gaya belajar anak dan kematan-gannya.

Namun, yang menjadi per-masalahannya, hingga sekarang belum ada lembaga psikolog nasional yang akan mengadakan itu dan sekolah tidak memiliki kekuatan untuk melakukan itu. Dan sangat dimungkinkan jika pihak swasta akan mampu.

Para orang tua juga harus menyadari dan jangan memak-sakan keinginan sendiri untuk memasukan anaknya sekolah. Padahal, kemampuan anak itu belum cocok untuk menlanjut-kan pendidikan di SD atau MI. Sebab, berdasarkan pengalaman, bila anak dipaksa sewaktu belum cukup umur, justru bisa merugi-kan anak itu sendiri.

Menanggapi batasan usai anak sekolah, Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpo-ra) Kota Palembang, Riza Fahlevi menjelaskan, usia masuk sekolah berdasarkan usia tertua dari jum-lah calon siswa yang mendaftar.

“Contohnya, kuota ruang kelas

di SD itu ada 150 orang, semen-tara calon siswa yang mendaftar 200. Dari sini, dilihat usia tertua dengan urutan ke bawah, jika sudah memenuhi kuota, sisanya langsung di potong,” jelas Riza kepada Palembang Ekspres.

Oleh karena itu, penetapan usia bersifat fluktuatif. Artinya, jika ada siswa berusia 6 tahun, sementara kuota masih tersedia tetap boleh diterima di sekolah bersangkutan.

“Sertifikat atau ijazah PAUD atau TK, bukan syarat untuk masuk SD. Kalau usianya sudah cukup, bisa langsung masuk. Tapi jika usia mereka sama sementara kuota sudah cukup, maka peserta didik yang mendaftar lebih awal diprioritaskan untuk diterima,” ucapnya.

Masih kata Riza, penerimaan peserta didik berdasarkan pada jarak tempat tinggal calon pe-serta didik yang paling dekat dengan satuan pendidikan. “Pri-oritasnya lebih dekat dengan sekolah,” katanya.

Dalam kesempatan itu, Riza juga menjelaskan, berdasarkan PP 17/2010 tentang pengelolaan dan penyelenggaraan pendidikan disebutkan, masuk SD tidak boleh dilakukan seleksi atau tes masuk. Sebab, penerimaan calon siswa SD tidak didasarkan pada tes baca, tulis, hitung atau tes lainnya.

“Tidak ada alasan bagi penye-lenggara pendidikan tingkat SD atau sederajat untuk menggelar tes masuk bagi calon peserta didiknya,” jelasnya. RIS

Usia masuk sekolah masih menjadi

kendala bagi sebagian calon

murid Sekolah Dasar (SD) atau Madrasah Ibtidaiah (MI) yang

belum genap 7 tahun. Hal itu akan cukup merepotkan orang tua, apalagi

anak tersebut hanya beberapa bulan

lagi genap berusia tujuh tahun. Setiap orang tua tentunya

khawatir jika ditunda tahun depan,

anak mereka akan terlambat sekolah.

USIA MASUK SEKOLAHBatas terendah usia bagi calon murid SD atau MI adalah 7 tahun. Nah, dengan adanya batasan usai masuk sekolah itu, apakah menjadi kendala bagi orang tua atak tidak. Sebab, biasanya orang tua khawatir, jika anaknya masuk di tahun ajaran berikutnya maka usianya sudah hampir 8 tahun.

Page 3: Palembang Ekspres Rabu, 17 April 2013

PALEMBANG EKSPRES RABU, 17 APRIL 2013 HALAMAN 3

Subuh Zhuhur Ashar Magrib Isya

04:40 11:57 15:14 18:58 19:06

untuk kota palembang dan

sekitarnya

Jadwal Sholat

PALEMBANG. PE – Kepala Bidang Pengo-lahan dan Pencemaran Lingkungan Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kota Palembang Novrian Fadillah mengaku, pengolahan lim-bah bagi industri kecil sulit dipantau. Hal ini menyebabkan, kualitas baku mutu air Sungai Musi meningkat 5-10%.

“Kita tidak tahu sejauh mana mereka men-golah limbah, kita kesulitan mencegah mereka untuk membuang limbah ke sungai,” akunya kepada Palembang Ekspres di ruang kerjanya, Selasa (16/4).

Seperti, industri kain di kawasan 5 Ulu. Dia mengkhawatirkan, zat pewarna hasil industri tersebut tidak lagi didaur ulang. Padahal, jika limbah dibuang ke draniase atau Sungai Musi membutuhkan waktu cukup lama untuk teru-rai. “Pencemaran juga terjadi akibat aktivitas penambang emas di Lubuklinggau. Air raksa yang dibuang ke aliran sungai, bisa mencemari Sungai Musi,” katanya.

Akibatnya, sambung Novrian, sembilan pa-rameter zat kimia di Sungai Musi mengalami peningkatan sehingga baku mutu air meningkat sekitar 5-10%. Kondisi ini membuat kualitas air tidak baik untuk kesehatan dan bisa menyebab-kan beberapa penyakit seperti muntaber, sem-belit, dan penyakit pencernaan lainnya.

Meski demikian, dia menilai, peningkatan baku mutu air ini tidak serta merta mempengar-uhi kesehatan masyarakat dalam waktu singkat. Zat kimia tersebut masih akan mengendap dalam tubuh selama 10-15 tahun ke depan. “Kecuali kalau baku mutu di atas 50-100%, penyakit akan langsung beraksi di dalam tubuh,” terangnya.

Dia menjelaskan, dalam pengolahan limbah industri kecil, pihaknya sudah bekerja sama dengan Disperindakop Kota Palembang. Bahkan, pihaknya pernah menyarankan kepada pengrajin untuk menggunakan pewarna ramah lingkungan.

“Memang harganya lebih mahal, sehingga nilai jual industri juga tinggi. Alasan itulah, mer-eka kembali lagi ke pewarna biasa,” akunya.

Oleh karena itu, BLH mewajibkan kepada pengelola industri kecil untuk membuat lapo-ran terkait instalasi pengelohan air limbah dari kegiatan dan limbah yang dihasilkan. Dari sana, BLH akan menganalisa peningkatan parameter hasil dari aktivitas kegiatan usaha tersebut. “Limbah rumah rumah tangga dan industri kecil sulit dipantau daripada industri besar dan menengah,” aku dia. RIS

Limbah Industri Kecil Sulit Dipantau

PALEMBANG. PE – Peng-gantian lampu di Jembatan Ampera secara rutin dilakukan. Kali ini, Dinas Penerangan, Pertamanan, dan Pemakaman (DPJPP) Kota Palembang akan mengganti 880 lampu. Hal ini dilakukan agar ikon Kota Palembang tetap terindah cantik pada malam hari.

Kepala Bidang Pertamanan DPJPP Kota Palembang Ko-maruddin mengatakan, nilai penggantian lampu sudah dianggarkan pada APBD Kota Palembang sebesar Rp600 juta. “Lampu rusak dan buram yang ada di jalur kiri dan kanan jem-batan diganti. Termasuk lampu yang ditata untuk membentuk kata Ampera. Perawatan ini program rutin, namun karena dana terbatas perawatan kita lakukan bertahap,” kata Ko-maruddin, Selasa (16/4).

Dia mengaku, mayoritas lampu yang dipasang sejak ta-hun 2004 atau bertepatan pelak-sanaan PON di Palembang, kini

sudah rusak. Untuk melakukan perbaikan, diperlukan tenaga ahli. Mengingat kegiatan perbai-kan, pekerja harus bergelantun-gan di atas Ampera.

Sementara untuk program penerangan kota, menurut Komaruddin, pihaknya juga akan menambah lampu jalan dan lampu taman di beberapa titik. “Di antaranya di Jl POM IX, Jl Radial, Jl Merdeka, dan taman-taman di beberapa persimpangan,” sebut dia.

Terpisah, Kepala DPJPP Andi Wijaya Busro mengaku, saat ini banyak lampu jalan yang mengalami kerusakan. Hal ini dikarenakan, beberapa lampu sudah mengalami jatuh tempo yang dipasang pada tahun 2004 atau bertepatan dengan pelaksanaan PON di Palembang. “Mayoritas lampu jalan itu karena sudah jatuh tempo, idealnya masa lampu berusia 8-10 tahun,” kata dia, belum lama ini.

Dia mengaku, pendataan

lampu yang sudah jatuh tempo belum dilakukan secara fak-tual. Oleh karenanya, banyak lampu jalan belum tertangani dengan cepat. Mengingat, jum-lah lampu di Palembang sekitar 22 ribu lampu. Oleh karena itu, pihaknya meminta kepada masyarakat untuk memberi-kan laporan terkait kerusakan lampu di lingkungan masing-masing. “Kerusakan itu bukan hanya terletak pada lampu, kemungkinan kabel juga perlu diganti,” ujarnya.

Terkait efektivitas penggu-naan lampu jenis light emitting diode (LED), menurut Andi Wijaya, masih dipelajari. Meski demikian, beberapa ruas jalan sudah menggunakan lampu itu, seperti akses Bandara In-ternasional SMB II, Jembatan Ampera, dan Terminal Karya Jaya. “Program penghematan energi sekarang lagi dipela-jari efektivitasnya, dukungan dana termasuk pencahayaan,” terangnya. RIS

880 Lampu Ampera DigantiPALEMBANG. PE – Dinas

Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) bakal menye-lenggarakan pemilihan Duta Budaya Palembang. Kontes ini dilakukan sebagai upaya dalam mencari agen untuk mempro-mosikan budaya Palembang di tingkat nasional maupun internasional.

Kepala Disbudpar Kota Palembang M Tabrani mela-lui Kepala Bidang Pengem-bangan Pariwisata Disbud-par Halimah Tuksadiyah, Selasa (16/4), mengatakan, potensi budaya dan pari-wisata Palembang belum dipromosikan secara kon-tinue. “Lewat Duta Budaya inilah, nanti bisa menga-komodir potensi budaya Palembang,” kata dia.

Lebih jauh dia menga-t a k a n , p e n y e l e n g g a ra a n pemilihan Duta Budaya baru pertama kali dilakukan. Tu-juannya, mencari remaja yang memiliki talenta dan menguasai tentang budaya dan pariwisata Palembang. “Selama ini, promo budaya dan pariwisata dilakukan Bu-jang Gadis Palembang (BGP). Kondisi ini kurang efektif kar-ena tidak fokus,” ucapnya.

Nanti, kata Halimah, Duta Budaya yang terpilih dan me-wakili Palembang akan diberi pembinaan karakter generasi, khususnya mengenai budaya dan pariwisata. Pembinaan ini juga bermanfaat bagi mereka saat meniti karir di masa depan. “Penetapan duta tidak asal pilih, tetapi dicari yang benar-benar layak dan mampu untuk mempromo-

Disbudpar Cari Agen Budayasikan budaya dan pariwisata Palembang,” tegasnya.

Diketahui, pendaftaran Duta Budaya sudah berlang-

sung pada 10-15 April lalu. Syaratnya, perempuan tinggi badan 160cm dan pria 165cm, belum menikah, memiliki

pengetahuan mengenai ke-budayaan dan pariwisata Palembang, berusia 16-25 tahun. RIS

PALEMBANG. PE – Ratusan ribu atribut publikasi yang menjadi sitaan Satuan Polisi Pamong Praja sejak 2012 lalu, akan dimusnahkan usai Pemil-ihan Gubernur (Pilgub) Sumsel 6 Juni mendatang. “Sekarang atribut itu kita simpan di kan-tor dulu, setelah Pilgub baru kita musnahkan,” kata Kepala Satpol PP Kota Palembang Aris Saputra, Selasa (16/4).

Dia menjelaskan, berbagai spanduk dan baliho disita karena dipasang di titik yang dilarang peraturan daerah

Kota Palembang. Nilai sitaan-ya diprediksikan mencapai Rp3 miliar dengan estimasi Rp15-20 ribu/meter semen-tara biaya pembuatan banner dikalkulasikan dengan ratu-san ribu banner yang berhasil diamankan.

“Awalnya atribut ini akan kita musnahkan usai pemi-lihan walikota dan wakil wa-likota. Namun kita prediksi-kan, pada pemilihan guber-nur nanti kembali marak,” terangnya. Rencananya, pe-musnahan atribut dilakukan

dengan cara dibuang ke Tem-pat Pembuangan Akhir (TPA) Sukawinatan.

Lebih jauh Aris mengata-kan, usai Pilkada Palembang, pihaknya tetap mengawasi keberadaan atribut parpol yang dipasang di kawasan terlarang berdasarkan peraturan daerah. “Sejak kemarin pasukan kami telah kembali menertibkan atribut publikasi di berbagai ruas jalan dan berhasil membawa pulang setumpuk atribut pub-likasi pasangan calon Gubernur Sumsel,” kata dia. RIS

Atribut Publikasi Dimusnahkan Usai Pilgub

SUNGAI MUSIAliran Sungai Musi dengan air yang keruh serta tingkat pencemaran yang meningkat lantaran banyak limbah dari usaha-usaha kecil sulit dipantau Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kota Palembang.

FOTO NOVA WAHYUDI/PALPRES

Page 4: Palembang Ekspres Rabu, 17 April 2013

PENDIDIKANPALEMBANG EKSPRES RABU, 17 APRIL 2013 Halaman 4

FOTO: ALHADI FARID / PALPRES

Bolos UN, Tidak LulusLAHAT. PE – Kepala Dinas Pendidi-

kan (Disdik) Kabupaten Lahat A Cholil Mansyur melalui Kasi Pembinaan dan Kurikulum SLTA, Sri Fauzi menjelas-kan, siswa yang bolos tanpa keteran-gan tidak diperkenankan mengikuti ujian nasional (UN).

“Siswa yang berhak mengikuti UN susulan ini adalah siswa sakit dengan disertai surat keterangan dari dokter, sehingga kita bisa memberi-

kan keringanan bagi mereka. Akan tetapi, bagi siswa tanpa keterangan apapun tentunya harus bagaimana lagi, siswa tersebut tidak lulus, dan harus mengikuti ujian paket C yang akan dilaksanakan Juli mendatang,” jelasnya, kemarin.

Mengingat, hari pertama pelaksan-aan UN Senin (15/4) lalu, ada 75 siswa tidak mengikuti UN tanpa keteran-gan. Puluhan siswa ini berasal dari 48 siswa SMA, 28 siswa SMK dan 6 siswa MA (Madrasah Aliyah). “Siswa yang tidak hadir UN di hari pertama ini, tidak ada keterangan apapun. Yang jelas, kita bisa tahu keterangannya mungkin dua hari lagi,” jelasnya.

Tahun ini, sambung dia, jumlah peserta UN 2013 tingkat SMA/SMK/MA se kabupaten Lahat diikuti 5.499 siswa, dengan rincian, peserta SMA berjumlah 3.660 siswa, SMK 1.557 siswa, dan peserta MA sebanyak 282 siswa. Direncanakan pelaksanaan pengumuman kelulusan tingkat SMA/SMK akan dilaksanakan pada 24 Mei mendatang.

Bupati Lahat Saifudin Aswari Rivai berharap seluruh siswa yang men-empuh UN untuk tidak mempercayai lembaran bocoran soal soal ujian. Menurutnya, proses pembelajaran ser-ta mempelajari soal soal ditahun tahun sebelumnya merupakan kunci utama

untuk bisa menyelesaikan semua soal yang diberikan pada 2013 ini.

“Kerjakan dengan baik, dan se-moga semuanya lulus seratus persen. Bukannya mempercayai bocoran soal,” tegas Aswari di sela sela Ins-peksi pelaksanaan UN di SMA Negeri 1 Gumay Talang, kabupaten Lahat, Senin (15/4).

Aswari menegaskan, tingkat ke-lulusan siswa di Kabupaten Lahat harus mampu menembus angka 99 persen. “Jauhkan keinginan untuk mencontek. Sebaiknya belajar serta meningkatkan kualitas pendidikan untuk fokus dengan pelajaran yang telah diberikan,” pesan Aswari. HKY

Di Lahat, 75 SiswaTak Ikut UN

P3N Harus Mengajar AlquranBATURAJA. PE - Meskipun tidak

mempunyai honor tetap, Petugas Pembantu Pegawai Pencatat Nikah (P3N) diharapkan proaktif dalam kegiatan keagamaan, sehingga anggapan sebagian masyarakat bahwa P3N hanya sebatas petugas pencatat nikah saja di desa/kelu-rahan bisa luntur.

“P3N itu sebagai ujung tombak dalam kegiataan keagamaan. Jadi tidak ada lagi, petugas P3N setelah menikahkan langsung pulang nyadap karet dan sebagainya. Tetapi harus ikut aktif terutama dalam hal kegia-tan keagamaan dan sosial bersama

masyarakat,” tegas Kepala Kantor Kementerian Agama OKU, H Darami SIP SPd.I, kemarin (16/4).

Menurut Darami, P3N dibentuk berdasarkan keputusan Kementerian Agama untuk membantu petugas pencatat nikah di suatu wilayah. Men-jadi petugas P3N, lanjut dia, bukan hal yang mudah, tetapi harus melalui seleksi dan tes yang ketat.

Kemudian setelah dinyatakan lulus dan memenuhi persyaratan yang ada barulah mereka dilantik dengan Surat Keputusan Menteri Agama RI. P3N adalah menghalalkan yang haram. Dalam artian, sepasaang calon pen-

gantin, bisa melakukan hubungan suami/istri dan berumah tangga set-elah menjalani pernikahan dan ijab kabul sah yang dilakukan P3N.

“Namun jika ternyata dalam proses ijab kabul pasangan pengantin tidak sesuai syarat dan tidak sah, maka pasangan tersebut bisa dikatakan zinah. Untuk itu, seorang P3N harus paham dengan hukum. Baik hukum perundang-undangan maupun hu-kum Islam,” tegasnya.

Selain itu, kata dia, seorang P3N diharuskan untuk mengajar mengaji di tempat tugasnya masing-masing. Apakah itu mengajar mengaji anak-

anak ataupun orang dewasa.Mengapa hal ini diterapkan karena

hasil laporan dari para camat dan terjun langsung ke desa/kelurahan, ternyata P3N hanya bertugas me-nikahkan seorang calon pengantin saja. Sedangkan kegiatan lainnya di masyarakat kurang diminatinya.

“Persoalan seperti itu yang tidak saya inginkan dari seorang P3N. Tetapi sebaliknya P3N harus ber-masyarakat dan bergabung bersama masyarakat dalam segala hal, baik keagamaan, sosial dan paling tidak sebagai pengurus masjid di tempat-nya,” pungkas Darami. MAN

Linggau Kekurangan Dokter Spesialis

Pemkot- Unsri Kerjasama Kesehatan

Jangan Percaya Bocoran Soal UN

LAHAT. PE – Bupati Lahat Saifudin Aswari Rivai berharap kepada seluruh siswa yang menempuh Ujian Nasional (UN) untuk tidak memper-cayai lembaran bocoran soal soal ujian. Menurutnya, proses pembelajaran serta mempela-jari soal soal ditahun tahun sebelumnya merupakan kunci utama untuk bisa menyelesai-kan semua soal yang diberikan pada 2013 ini.

“Kerjakan dengan baik, dan semoga semuanya lulus seratus persen. Bukannya mempercayai bocoran soal,” tegas Aswari di sela sela Ins-peksi pelaksanaan UN di SMA Negeri 1 Gumay Talang, kabu-paten Lahat kemarin.

Aswari menegaskan, ting-kat kelulusan siswa di Kabu-paten Lahat harus mampu menembus angka 99 persen. “Jauhkan keinginan untuk mencontek. Sebaiknya belajar serta meningkatkan kuali-

tas pendidikan untuk fokus dengan pelajaran yang telah diberikan,” kata dia.

Dalam inspeksi tersebut, Aswari juga didampingi Ketua Komisi IV DPRD Lahat, Erlan-syah Rumsah, Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Lahat Cholil Mansyur bersama Sat-uan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). Satu persatu Pemkab Lahat dan DPRD Lahat men-injau masing masing ruangan yang dijadikan lokal siswa untuk menempuh ujian.

Sementara itu Kepala Disdik Lahat, Cholil Mansyur men-egaskan memang ada peruba-han dalam UN 2013 namun dengan kesiapan maka yakin seluruh siswa mampu mengi-kutinya secara baik. “Sekolah sudah mempersiapkan untuk pelaksanaan UN sejak jauh - jauh hari dan insyaallah hasilnya sangat baik dengan kelulusan seratus persen,” katanya. HKY

LUBUKLINGGAU. PE – Wali Kota Lubuklinggau H SN Prana Putra Sohe mengaku tim medis ahli penyakit atau dokter spesialis masih minim. Padahal, keberadaan dokter menunjang peningkatan layanan kesehatan baik di puskes-mas maupun rumah sakit.

“Masih banyak masyarakat mengeluhkan pelayanan keseha-tan yang disebabkan minimnya dokter spesialis,” kata Prana.

Oleh karena itulah, pihaknya akan meningkatkan anggaran bi-dang kesehatan. Bahkan pihaknya akan menganggarkan peningka-tan layanan kesehatan ini pada program tahun jamak APBD-Perubahan Lubuklinggau.

“Pada APBD Perubahan, program tahun jamak akan kita anggarkan, mudah-muda-han, Juli sudah bisa ketok palu, Agustus sudah bisa dimulai,” terang Nanan.

Dijelaskannya, pembangunan jangka panjang dalam bidang kesehatan, saat ini memang tengah dibangun oleh Pemer-intah Kota Lubuklinggau. Salah satunya mencanangkan Ling-gau Bisa Sehat siap melayani 20 ribu masyarakat miskin dalam wilayah Kota Lubuklinggau.

Pemkot Lubuklinggau juga akan menyediakan atau me-nyiapkan sedikitnya 4 unit mobil klinik. Kendaraan ini akan langsung mendatangi pasien di rumahnya. “Selain

itu, kami juga bekerjasama dengan Unsri untuk belajar kesehatan,” akunya.

Kepada Dinas Kesehatan Kota Lubuklinggau, Nawawi Akib mengatakan, kerjasama dalam bidang peningkatan pembangunan kesehatan terse-but merupakan tindaklanjut dari penanda tangan (Mou), se-hari setelah Walikota dan Wakil Walikota dilantik yakni salah sa-tunya kerja sama dalam bidang peningkatan kesehatan.

Tujuannya meningkatkan fasilitas dan kwalitas sumber daya dalam bidang kesehatan. Jadi nantinya, Pemerintah Kota Lubuklinggau akan mengirim-kan orang-orang medis dan non medis, untuk dididik oleh pihak UNSRI.

“Untuk kondisi sekarang yang dianggap penting baik untuk tenaga kesehatan di ru-mah sakit maupun di Puskes-mas,” jelasnya.

Sebagai langkah awal ini, tambahnya, Pemkot dalam hal ini Dinas Kesehatan akan meny-usun drafnya berkenaan dengan kebutuhan bidang kesehatan seperti peningkatan SDM.

“Kalau draft yang disusun itu setuju, baru kami spesifikasi dengan menyinggung kebutu-han tempata untuk melakukan pendidikan bagi para tenaga medis yang akan dididik terse-but,” terangnya. RIF

BERPIKIR KERASSuasana pelaksanaan ujian nasional di SMAN Sumsel pada hari pertama UN. Terlihat, para siswa berpikir keras dan berhati-hati saat menjawab setiap soal.

Page 5: Palembang Ekspres Rabu, 17 April 2013

RABU, 17 APRIL 2013 Halaman 5

Tergoda Lelaki .......................................................................................................DARI HALAMAN 1

Eva Resmikan .......................................................................................................DARI HALAMAN 1

Eliza Kunjungi ........................................................................................................DARI HALAMAN 1

Demo Pilkada .........................................................................................................DARI HALAMAN 1

Jika dulu aku acuh tak acuh dengan penampilanku yang agak tomboy maka sekarang aku lebih feminim, mulai dari make up sampai mengenakan pakaian yang fashionable, termasuk memilih parfum yang dulunya aku tidak pernah memakainya.

Aku selalu meladeni pesan singkat dan telepon dari puja-an hati yang seharusnya tidak boleh aku lakukan. Lama-ke-lamaan kami seperti pasangan yang tengah kasmaran, bah-kan status kami yang sudah menikah juga terabaikan.

Kalimat mesra selalu me-luncur dari bibir kami berdua. Tak heran jika dirundung rin-du, kami memutuskan untuk bertemu. Supaya tidak dicu-rigai, kami kerap bertemu di

rumah makan atau cafe yang tidak terlalu ramai, setidaknya bukan tempat di mana pa-sangan kami kerap ke sana.

Hingga akhirnya, aku ter-lena dengan perasaanku ter-hadap dia. Di suatu malam aku mendapati diriku su-dah berada satu peraduan dengannya tanpa busana, aku tersadar jika aku sudah melakukan hubungan in-tim dengan pria yang tidak boleh aku layani.

Merasa berdosa menyelinap ke hatiku, namun saat itu aku masih belum terbangun dari dosa yang sudah aku buat. Tapi, itu juga sudah terlam-bat jika aku merasa bersalah, karena di tanganku sudah ada surat cerai yang dilayangkan oleh suamiku. (*)

dinginnya. Kesuksesan Wa-likota Palembang tersebut membangun Palembang ada-lah bukti kerja kerasnya.

“Palembang bisa maju ber-kat kerja keras beliau (ESP), saya boleh dibilang yang paling merasakan imbas dari peruba-han tersebut, sebab kerja saya sebagai pedagang di Pasar 16 Ilir setiap hari bersentuhan dengan hiruk pikuk pasar. Sekarang perubahan di kawasan Ampera sangat terasa bagi pedagang seperti kami,” ujarnya.

Cek Nony mengungkapkan

rasa terima kasih itu terwujud dengan dukungan yang ingin diberikan kepada ESP. “Saya sengaja mengumpulkan warga di lingkungan rumah untuk ber-sama memenangkan Eddy San-tana Putra. Insya Allah dengan terpilihnya beliau masa dengan Sumsel akan lebih CERAH,” kata wanita paruh baya itu.

Sementara itu Hj Eva Santana yang meresmikan pasko peme-nangan mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang terus memberikan dukungan un-tuk mengantarkan ESP menuju

Sumsel I. “Ini merupakan posko yang kesekian kalinya, alham-dulilah dukungan terus menga-lir untuk bapak (Eddy Santana Putra), selain tersebar di kota Palembang posko dukungan juga berada di seluruh kabu-paten kota. Saya berhadap doa masyarakat Sumsel ini bisa jadi pembuka jalan menuju Sumsel yang lebih CERAH sesuai dengan jargon bapak, yakni Cerdas, Se-hat, Sejahtera,” ungkap Eva.

Selain meresmikan posko pemenangan, Eva Santana juga menghadiri pengajian ibu-ibu

dalam silaturahim bersama ustadz AL Habsy. Pada kesem-patan itu, AL Habsy mengajak masyarakat untuk memilih pemimpin yang amanah. Menu-rut dia, pemimpin yang baik tidak memiliki sifat munafik.

Sebab disebut dalam Al Quran, tiga ciri-ciri orang mu-nafik yakni jika bicara lebih ban-yak berdusta, jika berjanji tak menepati, jika dipercaya dia ing-kar. “Jika ada ciri-ciri itu di calon pemimpin saat ini, maka jangan dipilih untuk menjadi imam,” ungkapnya. REL/JAN

di sela silaturahim terdengar tawa lepas dari para ibu-ibu yang menyaksikan pemutaran film sing-kat yang sengaja diadakan untuk menghibur para Warga binaan.

Eliza mengatakan, awalnya tidak hanya bersilaturahim dengan warga binaan saja kar-ena dengan pertimbangan dan kekhawatiran tidak diizinkannya untuk masuk ke lapas ini. Namun dengan adanya respon yang tinggi dan penerimaan yang baik dari para penghuni lapas, maka PKK Provinsi Sumsel akan berfikir bagaimana nantinya agar dapat memberikan keterampilan yang

berguna kepada mereka kaum perempuan ini.

“Karena banyak sekali yang kita lakukan di luar namun be-lum menyentuh kepada warga binaan di Lapas ini yang meru-pakan kaum perempuan. Nanti-nya akan diberikan keterampi-lan yang ada kaitannya dengan seorang ibu seperti di bidang kuliner atau jahit-menjahit yang nantinya diharapkan da-pat membantu mereka setelah kembali ke masyarakat untuk meningkatkan perekonomian di keluarganya,” terangnya.

“Harapan kita semua setelah

mereka kembali ke masyarakat agar tidak mengulangi kehila-fan yang pernah dilakukan, oleh karena itu PKK Provinsi Sumsel ingin membantu War-ga binaan agar nantinya dapat memperoleh bekal baik berupa binaan secara kerohanian dan keterampila,” sambung Eliza.

Eliza juga berpesan kepada para penghuni lapas bahwa tempat ini merupakan kar-uniah dan hadiah dari Allah Swt. “Kenapa hadiah? Karena adanya sudara-saudara sekalian di tempat ini tentunya karna kekhilafan dan ketidaksenga-

jaan. Oleh karna itu ini meru-pakan teguran dari Allah SWT agar kita dapat lebih baik lagi. Yang menandakan cintanya Allah SWT kepada kita semua, karena dengan mendapatkan pembelajaran dan pembinaan selama di lapas ini dapat men-jadikan kita untuk lebih baik lagi dalam menghadapi kehidupan kedepan,” tuturnya.

Dalam kesempatan itu Eliza Alex juga memberikan bingkisan kepada para penghuni Lapas serta digelar pemutaran film yang di-harapkan dapat menghibur para penghuni Lapas. REL/DYN

Namun, ratusan anggota Polres Lahat yang sudah bersiaga di lokasi langsung memberikan pengawalan dan menghalau agar aksi anarkis tersebut tidak berbuntut pan-jang. Polisi yang sigap lang-sung berusaha mendorong, meski sempat terjadi pemu-kulan yang mengenai anggota kepolisian. Selang satu jam, petugas yang tanpa kenal lelah berhasil memukul mundur massa hingga tersudut.

Aksi tersebut merupakan bagian dari upaya penga-manan Polres Lahat yang di-tunjukkan dalam simulasi gangguan Keamanan Ketert-iban Masyarakat (Kamtibmas) yang diprediksi terjadi pada Pilkada baik Bupati, maupun Gubernur di wilayah Lahat mendatang. Kendati sifatnya pura-pura, namun massa yang diperankan oleh petugas tidak segan-segan memberikan perlawanan dengan memukul dan menendang polisi yang sebelumnya telah dilengkapi tameng dan pentungan.

Menurut Kapolres Lahat, AKBP Budi Suryanto, simu-lasi ini merupakan bagian dari persiapan Polres Lahat dalam menghadapi Pilkada yang dilaksanakan serentak Juni mendatang. “Lahat dan Empat Lawang masih dalam tanggung jawab pengawasan kita. Inilah yang akan kita fokuskan,” tegas Budi.

Untuk Mapolres sendi-

ri, pihaknya menyiagakan sedikitnya 2/3 kekuatan yang ada, baik petugas berseragam lengkap atau berpakaian pre-man. “Kita juga siapkan petu-gas standby, jika suatu waktu dibutuhkan, bisa langsung meluncur mengantisipasinya dengan cepat,” katanya.

Tak hanya itu, Polres Lahat juga akan dibantu Brimob Polda Sumatera Selatan (Sumsel) ber-jumlah 183 orang, sedangkan untuk kekuatan pengamanan yang diterjunkan kurang lebih berjumlah 700 orang untuk dua kabupaten yakni Lahat dan Empat Lawang.

Menurut dia, Lahat dan Em-pat Lawang memiliki tingkat kerawanan yang cukup tinggi sehingga berpotensi terjadinya hal yang tidak diinginkan, kar-ena juga akan dibantu oleh tim keamanan dari Polres Muara Enim dan Pagaralam, apalagi untuk Pilgub akan dilakukan secara serentak. “Persiapan harus kita lakukan sejak dini mengingat Polres Lahat me-naungi dua kabupaten. Sosial-isasi kampanye damai kepada masyarakat dari para kandidat nampaknya sangat perlu di-lakukan,” katanya.

Sementara, Wakil Bupati La-hat, Sukadi Duadji juga mengim-bau seluruh elemen masyarakat untuk ikut terlibat melaporkan jika melihat penyimpangan se-lama pelaksanaan Pilkada La-hat yang rencananya digelar 6 Juni mendatang. “Tidak salah

jika warga juga ikut melapor. Apalagi ini merupakan pesta rakyat yang menentukan siapa pemimpin Lahat kedepannya,” pungkas Sukadi.

Terpisah, Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Lahat memastikan, Bakal Calon (ba-lon) Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) Lahat akan menda-patkan nomor urut kandidat pada 23 April mendatang. Ketetapan ini dilakukan untuk menentukan tahapan Pilkada Lahat selanjutnya.

“Pada 21 April keputusan tentang hasil verifikasi kandidat yang telah lulus juga kita laku-kan beberapa hari sebelumnya. Jika semua ketentuan yang kita berikan terpenuhi, barulah kita lakukan pengundian nomor urut bagi masing masing kan-didat,” tegas Ketua KPUD Lahat, Darsi Elyanto. kemarin.

Untuk jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) sendiri, KPU Lahat telah menetapkan melalui rapat pleno yang dihadiri sejumlah 298.528 jiwa yang berhak meng-gunakan hak suaranya. “Un-tuk laki laki sebanyak 150.879 jiwa dan perempuan sebanyak 147.649 jiwa perempuan. Jum-lah TPS kita saat sejumlah 777 TPS,” jelasnya.

Menurut Darsi, rekapitulasi yang dilakukan merupakan data riil yang dikumpulkan mulai dari tingkat RT mela-lui Panitia Pemungutan Su-ara (PPS). Kendati menga-lami pengurangan, kondisi itu

dikarenakan adanya pemilih ganda, pindah ataupun men-inggal dunia. “Kalau dari rekap itu sudah ditetapkan oleh PPS artinya merupakan data real setiap warga negara yang su-dah memenuhi syarat untuk memilih sudah terdaftar. Arti-nya sudah masuk dalam daftar pemilih tetap itu. Meski sudah menikah dan dibawah umur 17 itu sudah memenuhi syarat untuk memilih,” katanya.

Kendati demikian, Darsi mengaku jumlah tersebut bisa saja berubah. Seandainya ter-jadi perubahan, dipastikan tidak akan signifikan. Termasuk adanya indikasi error. “Jika me-mang terjadi, tentu akan kita lihat dan kembali kita kumpul-kan seluruh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk akan mendapatkan DPT yang me-menuhi aturan yang ada, dan tidak ada satupun warga yang tidak memilih,” ujar dia.

Sementara itu, calon Bupati incumbent, Saifudin Aswari Rivai mengaku tetap yakin ter-hadap berapapun nomor yang akan diberikan kepadanya. Menurut dia, saat pengundian nomor urut tersebut merupa-kan langkah awal pembangu-nan di Lahat. “Pada prinsipnya nomor urut berapapun kita tetap terima. Apalagi jika ada nomor harapan, tentu lebih bagus karena mudah untuk di-ingat masyarakat. Yang penting usaha apapun tetap diridhoi,” pungkasnya. HKY

Penalty Hitlon .........................................................DARI HALAMAN 1main dalam tempo sedang

pada awal pertandingan. Meski demikian, bukan berarti tidak ada peluang emas cepat yang langsung diperoleh.

Justru tim tamu dahulu yang berhasil membuka pelu-ang. Saat pertandingan baru berusia lima menit, Persiwa langsung mengancam melalui Guy Junior. Namun tendan-gannya masih melebar tipis di sisi kanan gawang tuan rumah yang dikawal Ferry Rotinsulu.

Tersengat dengan perlawa-nan yang ditunjukkan tim tamu, SFC yang tidak ingin tertinggal langsung merespon cepat. Di menit ke-11, dengan meman-faatkan umpan silang yang dikirim Boakay Eddie Foday, Ramdhani Lestaluhu nyaris membuka skor andai sundulan-nya tidak melambung.

Tujuh menit berselang kem-bali tuan rumah mengancam. Kali ini giliran Lee Dong-Won yang memanfaatkan umpan matang kiriman Foday. Sayang, sundulan Lee juga masih melambung di atas gawang Per-siwa kawalan Dwi Kuswanto.

Tidak tinggal diam, pada me-nit ke-27 giliran tim tamu yang kembali melancarkan serangan. Kembali melalui tendangan keras Guy Junior yang juga melambung jauh dari arah gawang.

Memasuki 15 menit akhir, pertandingan berjalan semakin

menarik. Persiwa yang bebera-pa kali mengancam kian pede melancarkan serangan secara frontal. Terbukti pada masa ini klub berkostum Hijau Hitam lebih banyak mendapat peluang dibandingan tuan rumah.

Setidaknya ada 4 peluang emas yang semuanya didapat-kan Persiwa melalui Sekou Ca-mara. Sementara SFC memiliki 3 peluang matang yang mas-ing-masing melalui Ponaryo Astaman, Hilton Moreira dan Tantan. Sayang, semua pelu-ang kedua tim yang memiliki akurasi 80 persen dapat ber-buah gol tersebut tidak satu-pun yang berhasil bersarang di gawang masing-masing tim. Hingga 45 menit pertama usai, kedudukan imbang kacamata menghiasi papan skor.

Memasuki paruh kedua, meski cuaca panas terik ma-tahari sudah mulai meredup, tetap tidak membuat tensi pertandingan berlangsung se-cara cepat dengan kedua tim tetap bermain sabar dalam melancarkan serangan. Pada menit ke-52 SFC sesungguh-nya mampu membuka skor. Tetapi sayang, gol yang ciptakan Tantan dianulir sang pengadil lapangan lantaran bomber ber-tubuh gempal dianggap sudah berada pada posisi offside.

Di menit ke-64 longgarnya pertahanan SFC nyaris ber-

buah petaka. Beruntung, Ferry yang sudah mati langkah tidak mampu menghalau sepakan Guy Junior masih diselamat-kan mistar gawang.

Namun hanya sampai disitu perlawanan ketat yang dilan-carkan Persiwa. SFC yang cuk-up tenang dalam membangun serangan tidak lagi memberi kesempatan bebas terhadap tim tamu dalam melancarkan serangan di sisa waktu. Terus melancarkan serangan, SFC akhirnya berhasil membuka skor di menit ke-77 melalui titik putih. Pemain bertahan Persiwa yang tampil kelaba-kan menahan derasnya laju serangan tuan rumah harus membuat pelanggaran di area kotak penalti karena merasa kesulitan mengawal Hilton.

Tanpa pikir panjang, wasit lang-sung menunjuk titik putih. Hilton sendiri yang bertindak sebagai al-gojo dengan tenang menggetarkan gawang Persiwa untuk membawa timnya unggul 1-0.

Di sisa waktu, Persiwa sem-pat menebar ancaman melalui sepakan Camara pada menit ke-86. Tetapi masih melam-bung jauh. Hingga pertand-ingan usai skor 1-0 untuk kemenangan tuan rumah tetap bertahan hingga peluit akhir pun ditiup wasit Solihin yang memimpin pertandingan ke-marin. JAN

Sugesti Bagi .............................................................DARI HALAMAN 1Hj Febrita Lustia. Tak bisa dipungkiri, sepak terjang yang tak kenal lelah Febrita Lustia yang ikut berbuat untuk masyarakat menjadi sugesti bagi perempuan lainnya di OKU Timur untuk berperan dalam berbagai bidang demi memajukan daerah berjuluk Sebiduk Sehaluan.

Bagi Febrita, hal utama adalah berbuat yang terbaik sesuai dengan bidang, keahl-ian, profesi serta posisi atau jabatan tertentu. “Sehingga apa yang dihasilkan berguna bagi masyarakat walau sekecil apapun itu,” ujar wanita kela-hiran Palembang, 20 Februari 1967 ini.

Dengan prinsip tersebut kata Febrita, apa yang dilaku-kan bukanlah menjadi beban namun justru menjadi doron-gan moril yang kuat. Melalui PKK yang diketuainya, Febrita melakukan berbagai program sosial kemasyarakatan, kes-ehatan, pendidikan, keluarga berencana dan berbagai kegia-tan lainnya, dengan cara turun ke desa-desa hingga wilayah pelosok, baik itu bersama sang suami, H Herman Deru atau-pun selaku ketua PKK .

Terhitung sudah lebih 299 desa yang dikunjungi Feb-rita. Itu semua, tak lain untuk melihat, merasakan dan men-dengar harapan dan keinginan warga. “Terkadang berbagai masukan dan temuan, saya beritahukan langsung ke bapak yang tentu diharapkan men-jadi acuan dalam mengambil kebijakan yang berhubungan kepentingan masyarakat,” ucapnya.

Salah satu kegiatan yang rutin dilakukan perbulan sejak 2005 hingga saat ini, mem-berikan bantuan pengobatan dan vitamin kepada penderita TB paru yang bekerjasama

dengan Puskesmas. “Sebab penderita TB paru di sini, jumlahnya tak sedikit. Alham-dulillah berkat kegiatan bi-dang pelayanan kesehatan ini, penderita TB paru berangsur-angsur berkurang,” katanya.

Selain itu dirinya dan tim PKK selalu memberikan ban-tuan sepeker dan keranda mayat ke masjid-masjid. Tak hanya itu, ibu 4 orang anak ini juga konsen terhadap pen-didikan dengan memfokuskan kepada program Pendidikan Anak Usia Dini (Paud). “PAUD merupakan pendidikan dini secara dasar sebelum anak menempuh jenjang selanjut-nya. Hingga saat ini, sebanyak 156 PAUD yang menjadi bi-naan kita (PKK OKU Timur),” ucapnya.

Tak hanya sampai di situ, terkait kegiatan pendidikan PAUD yang dilakukan secara gratis, pihaknya kata Feb-rita tetap memperhatikan para guru yang menjadi tutor dengan pengadaan honor. “Alhamdulillah, selain kita memang memberikan perha-tian terhadap para tutor, para wali murid yang kita himpun juga bersedia membantu demi kelancaran kegiatan PAUD. Tentu ini bukti kepedulian bersama,” ulasnya.

Ibu dari anggota DPD RI termuda asal Sumsel, Hj Per-cha Leanpuri B Bus ini, secara rutin juga kerab terjun lang-sung memberikan pembi-naan dan bimbingan kepada siswa-siswa dari mulai SD, SMP maupun SMA. “Yang jadi stressing saya yaitu mencegah siswa-siswi terhindar dari jerat narkoba. Di sinilah saya mengajak semua pendidik, orang tua agar bahu-mem-bahu menjaga anak-anaknya agar terhindar dari narkoba,” terangnya.

Keberadaan Palang Mer-ah Indonesia (PMI) juga tak luput dari perhatian peraih penghargaan Manggala Karya Kencana(bidang program KB) 2009, dari Presiden RI ini. Terbukti PMI OKUT te-lah menunjukan fungsi dan manfaat yang besar bagi segi kesehatan masyarakat. Mela-lui pembinaan dan perhatian Febrita, OKUT yang sebel-umnya tak mempunyai bank darah, kini sudah mempunyai bank darah berpusat di RSUD Gumawang.

Keberadaan bank darah juga ditunjang dengan rutini-tas kegiatan donor darah yang terus didorong dan difasilitasi Febrita secara rutin. “Tak han-ya rutin tiap bulan tetapi juga kegiatan donor juga dilakukan dalam momen-momen ter-tentu,” ungkapnya.

Selain donor darah, se-cara rutin tiap kunjungan ke desa-desa, Febrita juga t a k l u p a m e m b u k a k e g -iatan pengobatan massal dan melakukan pelayanan tes golongan darah kepada warga. “Kegiatan pelayanan kesehatan ini juga dilaku-kan secara rutin saat Bulan Ramadhan melalui kegiatan Safari Ramadhan,” ujarnya.

Bentuk perhatian lain ke-pada warganya, Febrita se-cara rutin juga memberikan bantuan secara langsung ke warga kurang mampu. Bantu-an tersebut berupa sembako. “Ini sebagai bentuk kepedulian kita kepada sesama terutama bagi mereka yang tak mampu,” ucapnya. Dibidang program keluarga berencana (KB), ben-tuk perhatian Febrita juga tak diragukan lagi dengan turun langsung memberikan arahan ke masyarakat terutama bagi pasangan muda tentang pent-ingnya ber-KB. MAN

Sidak Kapolda Kagetkan Kabid PropamPelayanan SKCK Bakal DievaluasiPALEMBANG.�PE - Kepala

Bidang (Kabid) Propam Polda Sumsel, Kombes Pol Franky Haryanto Parapat mendadak kaget. Bahkan dia nyaris melompat dari kursinya, saat Kapolda Sumatera Selatan (Sumsel), Irjen Pol Saud Usman Nasution melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) ke ruangan kerjanya, Selasa (16/4) sekitar pukul 15.00 WIB.

“Saya benar-benar kaget dan nyaris terlompat dari kursi, waktu pintu ruangan dibuka langsung oleh Bapak Kapolda. Tapi, memang saya masih ada di ruangan, jadi tidak kemana-mana,” ucap

Franky saat ditemui di Mapol-da Sumsel, usai mengiringi Ka-polda Sumsel sidak ke ruangan lain, kemarin.

Selain melakukan sidak ke ruangan Kabid Propam, Kapolda yang didampingi Karo Ops Polda Sumsel, Kombes Pol Fiandar, juga melakukan sidak ke ruangan Paminal yang ada di lantai satu dan dua gedung Propam.

Selanjutnya Kapolda juga mendatangi dan memeriksa gedung pelayanan satu atap, yang ditempati Sentra Pe-layanan Kepolisian Terpadu (SPKT), pembuatan SKCK dan Sidik Jari, lalu ruang Yanduan Propam Polda Sumsel, serta Unit Provost yang ada di lantai dua termasuk ruangan tah-anan Provost.

Kapolda Sumsel, Irjen Pol Saud Usman Nasution menga-takan, sidak yang dilakukannya

itu guna melihat bagaimana kondisi gedung-gedung dan ruangan yang ada di Mapolda Sumsel, sehingga dirinya bisa mengambil langkah-langkah yang objektif. “Saya ini kan baru, jadi wajar kalau ingin me-lihat kondisinya, sehingga bisa mengambil langkah yang ob-jektif. Kalau dilihat kondisinya cukup bagus dan itulah kondisi kita. Dengan keterbatasan, ang-gota kita tetap berkerja dengan maksimal, walaupun fasilitas gedung yang tua dan ruan-gan panas,” ungkap Saud usai melakukan Sidak.

Disinggung mengenai ban-yaknya keluhan masyarakat dengan terlalu cepat ditutup-nya pelayanan Surat Keteran-gan Catatan Kepolisian (SKCK), mantan Waka Bareskr im Mabes Polri ini mengaku akan mengevaluasi waktu kerja pe-

layanan SKCK itu. “Untuk wak-tu pelayanan SKCK minimal jam kerja yakni dari jam pagi sampai jam 3 sore (15.00 WIB). Sehingga nanti masyarakat yang akan mengurus SKCK bisa terlayani. Tapi, kalau ban-yaknya permintan, maka akan diperpanjang. Nanti akan saya evaluasi mengenai pelayanan SKCK itu,” tegas jendral bin-tang dua ini.

Mantan kadiv Humas Mabes Polri ini menjelaskan, untuk penambahan waktu pelayanan SKCK itu, juga melihat saat-saat dimana masyarakat banyak membutuhkan SKCK, seperti saat masuk kuliah, sekolah atau penerimaan kerja. “Nah, dalam pelaksanaannya nanti akan ditambah jam pelayanannya. Kita fleksibel saja, tapi nanti akan perlu saya evaluasi lagi,” pungkasnya. JOE

Reza Kena Radang Tulang, SALAH IMUNISASI?LAHAT.�PE – Malang nasib

dialami Reza, siswa kelas VI di salah satu Sekolah Dasar (SD) Negeri Kelurahan Sari Bunga Mas, kecamatan Gu-may Talang, Kabupaten Lahat ini. Setelah menerima sun-tik imunisasi di sekolahnya, warga Satuan Pemukiman VI, Palembaja, Kikim Timur ini kondisinya terus menurun.

Kondisi terakhir, bagian tan-gan pasangan buah hati Arlan (46) dan Atun (40) ini tampak mengecil dengan tulang mem-busuk. Alhasil, Reza harus diru-juk ke RSMH Palembang untuk pengobatan lanjutan.

Menurut pengakuan ayah korban, Arlan, kondisi Reza terus menurun pasca yang bersangku-tan mengikuti program imunisasi di sekolahnya pada Desember 2011 silam. Selang tiga hari kemu-dian, korban merasakan sakit di bagian bawah lengan kirinya.

“Kami (keluarga) sempat membawa ke dokter (swasta) untuk berobat jalan. Tapi tak kunjung sembuh, bahkan se-makin sakit,” ujarnya, kemarin.

Pihak keluarga menduga, peristiwa ini terjadi karena kesalahan proses penyuntikan

yang dilakukan oleh petugas medis setempat. “Dugaan kita, saat disuntik imunisasi itu, jarumnya mengenai tulang lengan,” katanya.

Untuk, pihak keluarga ber-harap, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lahat segera turun tangan melakukan penan-ganan terkait peristiwa ini. Terlebih lagi imunisasi ini merupakan program pemer-intah melalui Dinas Kesehatan (Dinkes). “Kita berharap ban-yak. Apalagi untuk pengobatan membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Rencananya, Reza akan melakukan operasi hari ini (kemarin),” harap dia.

Sementara itu, saat dikonfir-masi Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Lahat, dr Muzakir mengaku telah mendapatkan laporan mengenai kondisi Reza sejak Jumat (12/4) lalu. Dia me-nyayangkan jika pihak keluarga baru memberikan laporan 2 ta-hun setelah dilakukan penyun-tikan imunisasi tersebut.

Didampingi Kasi Imunisasi Dinkes Lahat, Danang juga mengakui jika Desember 2011 silam ada program bulan imu-nisasi anak sekolah (BIAS)

di SD Negeri tempat Reza bersekolah. “Setiap imunisa-sipun, tak menutup kemung-kinan ada akibat yang men-giringinya, mulai dari demam, sampai pembengkakan, tapi itu semua wajar saja. Untuk kasus Reza sendiri, memang sebelumnya sudah ada proses pemeriksaan, namun kon-disinya sudah 2 tahun belum melapor kepada kita. Selain itu kita melakukan suntikan di lengan kiri, sedangkan korban mengalami sakit pada lengan tangan kanan,” jelasnya.

Dinkes sendiri telah berusa-ha membawa korban ke RSUD Lahat untuk diperiksa dokter spesialis. Hasilnya untuk se-mentara, yang bersangkutan diduga mengalami Ostiomilitis atau radang tulang, dan harus dirujuk ke Palembang. “Dinkes tetap melakukan monitoring untuk melihat perkembangan-nya. Yang jelas, kita akan mem-berikan pelayanan kesehatan maksimal, yang pasti program imunisasi akan terus kita lakukan untuk masyarakat, karena pe-nyakit korban bukan berasal dari kesalahan petugas imunisasi,” pungkas Muzakir. HKY

Page 6: Palembang Ekspres Rabu, 17 April 2013

Luis Suarez

KLASEMEN ISL 1. PERSIPURA 14 10 4 0 31-4 342. AREMA INDONESIA 14 11 0 3 31-12 333. MITRA KUKAR 16 10 2 4 31-24 324. PERSIB 14 8 3 3 33-20 275. SRIWIJAYA FC 13 8 2 3 27-21 266. PERSIWA 13 7 1 5 21-18 227. PERSISAM 15 5 6 4 19-18 218. PERSIRAM 15 4 8 3 19-18 209. BARITO PUTERA 15 5 4 6 19-20 1910. PERSEPAM MU 14 5 3 6 18-25 1811. PERSIBA BALIKPAPAN 14 4 4 6 14-19 1612. PERSELA 15 4 3 8 20-23 1513. GRESIK UNITED 14 4 3 7 18-24 1514. PERSITA 15 3 5 7 12-22 1415. PSPS 15 3 5 7 12-22 1416. PERSIDAFON 15 3 3 9 15-27 1217. PELITA BANDUNG RAYA 14 2 5 7 14-23 1118. PERSIJA 15 2 3 10 13-27 9

KLASEMEN LIGA INGGRIS1 MANCHESTER UNITED 32 26 2 4 73-33 802 MANCHESTER CITY 31 19 8 4 57-27 653 ARSENAL 32 17 8 7 64-35 594 CHELSEA 31 17 7 7 61-33 585 TOTTENHAM HOTSPUR 32 17 7 8 55-40 586 EVERTON 32 14 13 5 51-37 557 LIVERPOOL 33 13 11 9 59-40 508 WEST BROMWICH 32 13 5 14 42-43 449 SWANSEA CITY 32 10 11 11 43-42 4110 FULHAM 32 10 10 12 44-48 4011 SOUTHAMPTON 33 9 11 13 47-54 3812 WEST HAM UNITED 32 10 8 14 36-45 3813 NEWCASTLE UNITED 33 10 6 17 42-59 3614 NORWICH CITY 33 7 14 12 31-52 3515 SUNDERLAND 33 8 10 15 37-45 3416 STOKE CITY 33 7 13 13 28-41 3417 ASTON VILLA 33 8 10 15 36-60 3418 WIGAN ATHLETIC 31 8 7 16 37-57 3119 QUEENS PARK RANGERS 33 4 12 17 29-54 2420 READING 33 5 9 19 36-63 24

KLASEMEN LIGA SPANYOL 1 BARCELONA 31 26 3 2 98-33 812 REAL MADRID 31 21 5 5 80-29 683 ATLÉTICO MADRID 31 20 5 6 56-25 654 REAL SOCIEDAD 31 15 9 7 57-39 545 MÁLAGA 31 14 8 9 44-32 506 VALENCIA 31 14 8 9 47-45 507 REAL BETIS 31 14 6 11 47-46 488 GETAFE 31 12 8 11 39-46 449 RAYO VALLECANO 31 14 2 15 40-51 4410 SEVILLA 31 12 6 13 48-45 4211 ESPANYOL 31 10 10 11 40-42 4012 LEVANTE 31 11 7 13 35-50 4013 REAL VALLADOLID 31 10 8 13 40-44 3814 ATHLETIC CLUB 31 10 5 16 34-56 3515 OSASUNA 31 8 7 16 26-36 3116 DEPORTIVO LA CORUÑA 31 7 8 16 42-63 2917 GRANADA 31 7 7 17 27-50 2818 REAL ZARAGOZA 31 7 6 18 28-49 2719 MALLORCA 31 7 6 18 33-63 2720 CELTA DE VIGO 31 6 6 19 29-46 24

KLASEMEN LIGA ITALIA 1 JUVENTUS 32 23 5 4 63-20 742 NAPOLI 32 18 9 5 58-30 633 MILAN 32 17 8 7 56-35 594 FIORENTINA 32 16 7 9 58-39 555 ROMA 32 15 6 11 63-53 516 LAZIO 32 15 6 11 40-39 517 INTERNAZIONALE 32 15 5 12 50-45 508 UDINESE 32 12 12 8 44-39 489 CATANIA 32 13 8 11 40-38 4710 CAGLIARI 32 11 9 12 39-49 4211 PARMA 32 10 9 13 39-42 3912 BOLOGNA 32 10 8 14 42-41 3813 SAMPDORIA 32 10 8 14 37-39 3714 ATALANTA 32 11 6 15 34-47 3715 TORINO 32 8 13 11 40-45 3616 CHIEVO 32 10 6 16 32-48 3617 SIENA 32 9 9 14 34-44 3018 PALERMO 32 5 13 14 29-45 2819 GENOA 32 6 10 16 32-50 2820 PESCARA 32 6 3 23 24-66 21

Halaman 6PALEMBANG EKSPRES RABU, 17 APRIL 2013

JADWAL PERTANDINGAN17 April Rabu 01:30 DFB Pokal Bayern Muenchen vs Wolfsburg RCTI17 April Rabu 01:45 Premier League Arsenal vs Everton GlobalTV17 April Rabu 15:30 ISL Gresik United vs Persepam MU tvOne18 April Kamis 01:30 DFB Pokal Stuttgart vs Freiburg RCTI18 April Kamis 01:45 Coppa Italia Inter Milan vs AS Roma TVRI18 April Kamis 01:45 Premier League West Ham vs Man.United GlobalTV18 April Kamis 15:30 ISL Persisam vs Persiba tvOne19 April Jumat 15:30 Divisi Utama PSCS vs Persip tvOne20 April Sabtu 15:30 ISL Persib vs Arema ANTV20 April Sabtu 19:00 ISL Sriwijaya vs Persipura ANTV20 April Sabtu 23:00 La Liga Real Madrid vs Real Betis TransTV21 April Minggu 01:00 La Liga Barcelona vs Levante TransTV21 April Minggu 15:30 ISL PBR vs Persiwa ANTV21 April Minggu 19:00 ISL Persepam MU vs Persita ANTV

HASIL PERTANDINGAN ISL

Sriwijaya FC 1 - 0 Persiwa

INTER MILAN VS AS ROMALive TVRI Kamis, 18 April 2013 Jam 01:45 WIB

PE - Inter Milan sedang mengalami performa buruk musim ini. Kekalahan demi kekalahan membuat peluang Nerazzurri untuk menembus kompetisi

Eropa musim depan semakin menipis.Inter baru saja dikalahkan Cagliari 2-0, Minggu (14/4). Kekalahan di Is

Arenas tersebut membuat La Benemata kini terpuruk di peringkat ketujuh. Itu adalah kekalahan keempat tim besutan Andrea

Stramaccioni dalam 5 pertandingan terakhir di Serie A.Di ajang Liga Europa pun peluang juara Inter sudah tertutup. Mereka disingkirkan Tottenham

Hotspur di babak 16 besar dengan agregat 4-4, kalah agresivitas gol tandang.

Praktis satu-satunya harapan Inter untuk meraih gelar adalah di ajang Coppa Italia. Inter akan bertanding melawan AS Roma dalam babak semi-final leg kedua

yang berlangs-ung di Giuseppe

Meazza, Rabu 17 April 2013 (Kamis

dini hari WIB).Gelandang Inter Mi-

lan, Ricky Alvarez begitu ya- k i n dengan peluang timnya. Dia berha-

rap Coppa Italia bisa menyelamatkan m u s i m buruk Inter. ”Pertandingan kami selanjutnya, melawan Roma

di Coppa Italia benar-benar penting karena kami bisa lolos ke final. Kami ingin membalikkan hasil buruk musim ini,” ujar Alvarez seperti

dilansir media online sport dunia.”Ini akan menjadi pertandingan sulit melawa Roma. Namun siapa-

pun yang bermain harus memberikan segalanya untuk menang dan lolos. Klub layak mendapatkannya,” sambung pemain internasional Argentina ini. Dalam leg pertama yang berlangsung di Olimpico, Inter

kalah 1-2. La Beneamata membutuhkan kemenangan minimal dengan skor 1-0 untuk lolos ke final menghadapi Lazio. Partai final akan berlangsung di Olimpico pada 26 Mei 2013.

Kendati Inter sedang menjalani periode sulit. Tetapi AS Roma diwanti-wanti agar tetap waspada, dan tidak lengah atau malah meremehkan ‘La Beneamata’ saat kedua tim berhadapan.

Apapun, Daniele De Rossi menegaskan agar Roma tetap waspada penuh menghadapi Inter. Ia minta ‘Giallorossi’ fokus sepenuhnya

ke usaha mereka sendiri dalam meraih hasil maksimal di pertan-dingan dan bukannya memikirkan hal-hal lain di kubu lawan. “Kami

tidak boleh meremehkan Inter,” tegas gelandang AS Roma.“Mereka mengalami sejumlah kesulitan karena cedera pemain. Tapi

kami tidak boleh mengalihkan fokus kami dari permainan. Terlepas dari kekalahan melawan Palermo, kami sedang melalui periode bagus pada saat ini, dan saya pikir kami bisa melaju ke final,” lugasnya. NET

2 Gol Vidal Kalahkan LazioPE - Tiga poin didapatkan Juventus dari laga

tandang melawan Lazio. Juve mengalahkan tim tuan rumah dengan skor 2-0. Dua gol Bianconeri diborong oleh Arturo Vidal. Mengunjungi Stadion Olimpico, Roma, Selasa (16/4) dinihari WIB, Juve tampil sangat dominan pada babak pertama.

Mereka menciptakan banyak peluang bagus dan dua kali menjebol gawang Lazio lewat kaki Vidal. Babak kedua berjalan relatif berimbang. Lazio yang berusaha mengejar ketertinggalan memasuk-kan Libor Kozak untuk menambah daya gedor mereka.

Meski beberapa kali mengancam gawang Juve, Lazio tak berhasil membuat satu gol pun hingga akhir laga. Juve pun pulang ke Turin den-gan kemenangan 2-0.

Hasil ini mengokohkan posisi Juve di puncak klasemen sementara Seri A dengan koleksi 74 poin dari 32 partai, unggul 11 poin atas Napoli yang ada di posisi kedua. Lazio masih di urutan kelima dengan 51 poin.

Jalannya PertandinganLazio mendapatkan kans pada menit ke-

tiga. Tapi, tembakan Hernanes dari luar kotak penalti bisa diamankan oleh Gianluigi Buffon. Juve mendapatkan hadiah penalti pada menit ketujuh. Akselerasi Mirko Vucinic memaksa Lorik Cana melakukan pelanggaran di area terlarang. Vidal maju sebagai algojo dan mampu mengecoh kiper Federico Marchetti.

Tim tamu berpeluang menggandakan ke-

unggulannya pada menit ke-20. Tendangan bebas Andrea Pirlo yang dibelokkan Vucinic memaksa Marchetti membuat penyelamatan. Berselang 8 menit, Juve benar-benar mencetak gol keduanya. Umpan terobosan Vucinic yang dimaksudkan untuk Claudio Marchisio berbe-lok arah karena mengenai pemain lawan. Vidal bisa mengejarnya dan menyontek bola mele-

wati hadangan Marchetti.Juve nyaris bikin gol lagi saat laga

berusia 35 menit. Vucinic mengirim umpan matang kepada Marchisio, nama terakhir kemudian menge-labui Michael Ciani sebelum me-lepaskan tembakan. Tapi, arah bola masih sedikit melenceng.

Percobaan Antonio Candreva pada menit ke-41 belum membuah-kan gol untuk Lazio. Tendangan

bebas Candreva bisa dimentahkan oleh Buffon. Di menit berikutnya, Paul Pogba melepaskan tembakan dari luar kotak penalti. Namun, bola mengarah tepat ke pelukan Marchetti.

Lima menit setelah dimulainya babak kedua, Lazio hampir saja memperkecil ketertinggalan. Umpan Alvaro Gonzalez ditanduk Ciani, tapi Buffon yang menjatuhkan diri bisa menepis bola. Tendangan bebas Pirlo pada menit ke-56 bisa saja menghasilkan gol ketiga Juve andai Marchetti tak mampu membendungnya. Marchisio yang maju untuk menyambut bola rebound gagal memaksimalkan peluang karena tembakannya melambung. NET

Moratti Jadi Presiden, Galliani Direkturnya

PE - Leonardo sepertinya punya rasa respek besar kepada Presiden Inter Milan, Massimo Moratti dan Wakil Presiden AC Milan, Adriano Galliani. Menurut dia, kombinasi kedua so-sok itu bisa mewujudkan sebuah klub ideal.

Setelah menyudahi karier bermainnya di Mi-lan pada tahun 2003 lalu, Leonardo sempat mela-koni pekerjaan sebagai pelatih. ‘Rossoneri’ men-jadi klub pertama yang ia tangani pada Juni 2009.

Akan tetapi, pria Brasil berusia 43 tahun itu kemu-dian memutuskan untuk meningalkan Milan pada Mei 2010, kendati Leonardo sendiri sebenarnya mengaku ingin terus bersama Milan. Sudah bukan rahasia lagi jika ia harus mengubah rencana itu usai bermasalah dengan Berlusconi.

“Aku pikir aku akan terus bersama Milan. (Tapi) Aku takkan kembali ke sana setelah perdebatan dengan Ber-lusconi,” tegas Leonardo dikutip salah satu media online sport dunia.

“Di Brasil kami mengatakan, siapa yang memukul akan melupakan, tapi

yang dipukul takkan lupa. Buatku Milan bukanlah Berlusconi--itu adalah sebuah aset internasional,” imbuhnya.

Beberapa bulan usai angkat kaki dari Milan, Leonardo dipinang klub rival sekota, Inter. Ia me-nyanggupi dan melatih ‘Nerazzurri’ dari Desem-ber 2010 sampai Juli 2011. Di sini ia rupanya mendapati kesan cukup positif dan bahkan menja-lin hubungan baik dengan sang presiden, Moratti.

Kesan positif itu sam-pai membuat Leonardo memberikan penilaian tinggi untuk Moratti. Leonardo

mengaku masih terus berhubungan baik dengan Moratti, sampai-sampai dispeku-lasikan bakal menggantikan Direktur Teknik Marco Branca. “Klub yang ideal adalah Massimo Moratti sebagai presi-den, dengan Adriano Galliani sebagai direkturnya. Aku sering bicara dengan Moratti, tapi itu bukan berarti aku akan kembali. Menjadi seorang pelatih itu rumit, menjadi seorang direktur adalah pekerjaan idealku,” lugas Leonardo yang menduduki posisi direktur di PSG sejak Juli 2011 lalu. NET

Madrid Tak Takut Hadapi Dortmund

PE - Gelandang Real Madrid, Mesut Ozil mengungkapkan bahwa tidak akan gentar menghadapi Borussia Dortmund di babak semifinal Liga Champions. Terakhir kali kedua tim bertemu adalah ketika di fase grup.

Di mana pada saat itu, Los Blancos tidak pernah menang menghadapi Die Schwarzgelben, baik di Santiago Bernabeu (seri 2-2) ataupun di Signal Iduna Park (kalah 2-1). Menanggapi hal demikian, Ozil mengungkapkan, timnya akan mengerahkan segalanya untuk me-nyingkirkan Dortmund.

“Kami menghormati mereka tapi tidak ta-kut. Kami tahu seberapa bagus kualitas kami dan kami bisa mengalahkan tim manapun,” ujar pria berusia 24 tahun tersebut.

Dia menambahkan, target mereka adalah memenangkan Liga Champions. Kami telah berjuang keras sepanjang tahun. “Maka dari itu kami akan melaku-kan segalanya untuk melihat Dortmund terjatuh di dua pertemuan. Usai babak grup, sudah tidak ada rahasia lagi dian-tara kedua tim,” tukasnya. NET

Arturo Vidal

Leonardo

Mesut Ozil

De RossiR Alvarez

Page 7: Palembang Ekspres Rabu, 17 April 2013

RABU, 17 APRIL 2013 HALAMAN 7

Dikontrak di GSJPALEMBANG. PE - Management

Sriwijaya Football Club (SFC) akhirnya secara resmi mengikat kontrak kekasih aktris cantik Nikita Willy, Diego Mu-hammad Michiels. Diego yang baru mualaf ini resmi mengenakan jersey SFC dengan nomor punggung 94. Bisa diterka, nomor tersebut sepertinya menyesuaikan tahun kelahiran sang kekasih yang lahir tepat 19 tahun lalu.

Berdurasi 6 bulan atau hingga akhir musim kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2012/2013, ikatan kerja berlangsung SFC-Diego secara mengejutkan. Sebab, un-tuk kali pertama Laskar Wong Kito melang-sungkan perjanjian kerja digelar di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ).

Lebih mengejutkan lagi, moment kerjasama yang disaksikan puluhan ribu pasang mata penonton tersebut

dilangsungkan di sela-sela pertand-ingan SFC melawan Persiwa Wamena, Selasa (16/4). Atau tepatnya saat jeda paruh pertama laga.

Atas moment bersejarah yang meru-pakan pertama digelar ini, Presiden Klub SFC, H Dodi Reza Alex yang secara langsung melakukan penandatanganan kontrak mengatakan, sengaja mem-berikan perbedaan dalam kerjasama ini. Bukan karena alasan karena Diego merupakan pemain bintang, namun karena ingin menyajikan sesuatu yang berbeda terhadap pendukung setia klub berkostum kuning-kuning.

“Kita sengaja memberikan surprise kepada penonton dengan mengikat secara langsung Diego di Stadion agar dapat disaksikan secara bersama-sama. Tentunya bukan karena Diego pemain

top, tapi karena ini kebahagiaan ber-sama,” kata Dodi.

Mengenai kontrak, Dodi mengung-kapkan jika pemain berusia 23 tahun tersebut bernilai Rp500 Juta untuk set-engah musim. “Dengan opsi dapat kita perpanjang dengan nilai kontrak berbeda sesuai kontribusinya,” ungkap Dodi.

Sementara Diego yang diwawancarai usai membubuhi tandatangan kontrak mengaku senang bergabung dengan SFC yang memiliki tradisi juara. “Ini sebuah kesempatan saya dapat terus berkembang. Mengasah kemampuan saya di tim besar,” katanya.

Ketika ditanya Sekretaris PT SOM, Faisal Mursyid apakah sudah bisa berba-hasa Palembang, Diego menjawab dengan lantang. “Biso, wong kito galo,” guraunya meleburkan suasana di Stadion. JAN

KENAKAN SFC 94

Absen Lawan PersipuraPALEMBANG. PE - Saat

Sriwijaya Football Club (SFC) menjamu tamunya Persipura Jayapura, Sabtu (20/4) men-datang, dalam lanjutan Indo-nesia Super League (ISL) 2013. Tuan rumah harus kehilangan bomber andalannya musim ini, Foday Boakay Edy, lantaran harus menjalani akumulasi kartu kuning setelah sebelum-nya pemain Timnas Liberia ini mendapat kartu kuning saat timnya menang melawan Per-siwa Wamena kemarin.

“Semua pemain tidak ada yang cidera. Hanya saja kita tanpa Foday saat tanding di Persiwa nanti karena ia mengalami aku-mulasi kartu kuning,” kata Kas.

Foday harus duduk di kursi penonton lantaran akumulasi kartu yang menimpa dirinya.

Sebelum tanding dengan Persi-wa, Foday sudah mengantongi 2 kartu kuning yang diperoleh dia di laga sebelumya.

Foday dihadiahi kartu kun-ing oleh sang wasit pada menit ke-25 lantaran melakukan pelanggaran pada pemain bertahan Persiwa. Absennya sang striker yang baru-baru ini menjadi korban penjam-bretan ini, tak membuat Kas terlalu khawatir karena masih ada pemain yang bisa meng-gantikannya.

“Namun kita masih pu-nya Sultan Samma yang akan kita turunkan. Kita upayakan akan bermain beda dengan permainan tadi karena lawan nanti juga tim kuat dan bagus,” tukas mantan pemain Arseto solo ini. JAN

PALEMBANG. PE - Saat mela-wan Persiwa Wamena kemarin (16/4), harga tiket tiket VVIP naik semula dari Rp 50.000 menjadi Rp 100.000 ternyata tidak sebanding dengan fasilitas keamanan dan kenyamanan penonton. Bukti-nya, masih banyak penonton liar dan pedagang asongan di tribun yang harusnya ekslusif tersebut.

Edi, salah seorang penonton di bangku VVIP ketika mengatakan cukup terkejut dengan kebijakan pengelola tiket pertandingan me-naikkan harga tiket. “Kalau harg-anya naik, harusnya fasilitasnya

lebih baik. Lihat saja masih banyak pedagang asongan dan penonton liar yang masuk,” kata dia.

Saat pertandingan akan berlangsung, ternyata banyak penonton yang diduga tidak memiliki tiket dialihkan dari tribun kehormatan ke tribun VVIP. “Parahnya banyak anak-anak yang ikut dibawa masuk. Jadinya kami yang membeli tiket ini tidak kebagian tempat duduk,” ungkapnya.

Adi, penonton yang datang dari Kabupaten Banyuasin bersama tiga orang rekannya, menutur-

kan, panitia pertandingan harus memperbaiki cara pengelolaan tiket pertandingan. “Calo juga terlalu banyak di sekitar stadion, harganya juga melambung tinggi. Tetapi kalau kita mau beli di loket, seringkali sudah habis. Sehar-usnya panitia jangan member-dayakan calo demi keuntungan semata,” jelasnya.

Sebenarnya situasi seperti ini sudah lama dan sering terjadi di tribun VVIP stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring. Hanya saja selama ini, para penonton umumnya masih

maklum lantaran harga tiket di tribun VVIP relatif murah.

Direktur Teknik dan SDM PT SOM, Hendri Zainuddin men-gaku cukup terkejut dengan banyaknya keluhan masyarakat tersebut. Oleh karena itu di-rinya akan bersikap tegas den-gan pengelola tiket kandang Sriwijaya FC. “Saya akan tegur pengelola tiket. Karena pada prinsipnya Manajemen ingin stadion selalu ramai, oleh kar-ena itu harus memberikan pe-layanan yang baik kepada para penonton,” tukasnya. JAN

Banyak Penonton Liar di Tribun VVIP

PALEMBANG. PE - Para atlet sumsel peraih medali PON Riau 2012 lalu, menda-patkan angin segar, dan akan dijadikan pegawai di beberapa SKPD (satuan perangkat kerja daerah) di Sumsel. Namun se-mentara ini mereka dititipkan dulu di sembilan SKPD.

Sebelumnya para atlet peraih medali PON ini melaku-kan aksi damai di Kantor Dis-pora, beberapa waktu lalu, soal penuntutan pemenuhan janji Gubernur Sumsel, H Alex Noerdin, terkait pengangkatan pegawai bagi para atlet peraih medali di PON Riau 2012.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Sum-sel, Saidina Ali mengatakan, pihaknya telah melakukan rapat dengan sembilan SKPD, untuk pendistribusian puluhan atlet peraih medali PON ini.

“Kita sudah melakukan rapat, dan hasilnya ada sembilan dinas

yang siap menampung para atlet ini, jadi permintaan mereka su-dah kita akomodir,” kata Saidina, usai melakukan rapat dengan jajaran SKPD dan puluhan atlet peraih medali PON, di Kantor Dispora Sumsel, Selasa (16/4).

Dijelaskannya, sebanyak 52 atlet yang sudah mengajukan permohonan dan lamaran akan segera ditempatkan dan disebar dibeberapa SKPD, dalam waktu satu atau bulan ke depan.

Namun untuk sementara akan dijadikan tenaga bantu dalam kegiatan SKPD terse-but, belum menjadi pegawai negeri, karena kuota peneri-maan pegawai di sumsel sudah penuh di tahun 2013 ini.

“Penetapan jumlah pegawai kan pemerintah pusat, jadi harus menunggu dulu, jadi sementara mereka dititipkan dulu di sembi-lan skpd, nanti ketika ada kuota pegawai mereka bisa direkomen-dasikan,” kata Saidina. JAN

PALEMBANG. PE - Tim Voli Pantai Malaysia akh-irnya mengundurkan diri untuk ikut serta dalam Kejuaraan Vol i Pantai Gubernur Cup se-Asia Pasifik 2013, 19-22 April mendatang.

Hal tersebut diungkap-kan Koordinator Pelaksana Kegiatan Nasional dan In-ternasional KONI Sumsel, Nirmala Dewi ketika dib-incangi di seretariat Koni Sumsel, Selasa (16/4).

Padahal sebelumnya tim dari Negeri Jiran ini sudah menyatakan kesediaannya untuk ikut serta. Namun, hingga H-3 sebelum pelak-sanan tidak kunjung ada kabar atau konfirmasi.

“Malaysia kemung -k i n a n b e s a r m u n d u r, sebab hingga sekarang belum ada konfirmasi dan pendaftaran telah ditutup. Barangkali mer-eka ingin fokus pada seri yang akan berlangsung di Vietnam,” ujarnya.

Dikatakan, hingga ke-marin sore pihaknya men-catat ada delapan neg-ara peserta yang sudah memastikan diri, yakni Thailand, Kazakhstan, Australia, New Zealand, Iran, Singapore, Indone-sia dan Iran. Jumlah itu memang tidak memenuhi harapan dari 15 negara yang ditargetkan. “Jumlah 8 negara peserta ini pun lebih sedikit dibandingkan dari seri tahun sebelum-nya, yang diikuti oleh 11 negara,” katanya.

Namun, apabila dilihat dari total tim yang akan bertarung mengalami peningkatan yakni 27 tim, dibandingkan 2012 lalu yang hanya 20 tim saja. “Indo-nesia selaku tuan rumah sendiri akan mengirimkan enam tim (3 tim putra dan 3 putri), Thailand (2 tim putra dan 2 tim putri), dan Singapura (1 tim putra). Kemudian, Kazakhstan (2 tim putra dan 2 tim putri), New Zealand (2 tim putra dan 1 tim putri), Australia (2 tim putra dan 2 tim putri) dan Iran (2 tim putra), dan Jepang (1 tim putra dan 2 tim putri),” ungkapnya. JAN

Tunaikan Janji Bonus PON Riau

Malaysia Mengundurkan Diri

KURANG NYAMANKeberadaan para penonton liar dan pedagang asongan di Tribun VVIP kontan mengurangi kenyamanan mereka yang rela bayar mahal duduk di tribun ini.

PAMER JERSEYDidampingi Presiden Klub

SFC, H Dodi Reza Alex dan Direktur Keuangan

PT SOM, Augie Bunyamin, Diego memamerkan

jersey SFC bernomor punggung 94 yang resmi

bakal dikenakannya di lapangan hijau.

AKUMULASIStriker SFC, Foday Eddy Boakay dipastikan absent melawan Persipura akhir pekan nanti akibat akumulasi kartu kuning.

FOTO NOVA WAHYUDI / PALPRES

FOTO NOVA WAHYUDI / PALPRES

FOTO ALHADI FARID/ PALPRES

Page 8: Palembang Ekspres Rabu, 17 April 2013

HALAMAN 8 RABU, 17 APRIL 2013

(ADV)

Page 9: Palembang Ekspres Rabu, 17 April 2013

ALAMAT HOTELTHE ARYADUTA HOTEL & CONVENTION CENTER PALEMBANGJl. POM IX, Palembang Square Palembang 30137, Sumatera Selatan Indonesia, Telpon +62711 383838Fax +62711 377900

THE ARISTA HOTELJl Kapt A Rivai Palembang 30129Sumatera Selatan, Telpon +62711 355000Fax +62711 377966

NOVOTEL PALEMBANG HOTEL & RESIDENCEJl R Sukamto No 8ASumatera Selatan 30127 PALEMBANG INDONESIATel. (+62)711/369777 Fax. (+62)711/379777

JAYAKARTA HOTELS AND RESORTSJl Jenderal Sudirman no. 153 PalembangSumatera Selatan IndonesiaTel +62 711 365 222 Fax +62 711 364 222

HOTEL ASTONJl Basuki Rahmat No.189 Palembang'Telp : (0711) 388999

HOTEL SANDJAJAJl Kapten A Rivai No 6193 Palembang 30129 Sumatera Selatan, Telp +62-711 362222Fax +62-711 313693

HOTEL ANUGERAHJln Jendral Sudirman No 149 Palembang 30129Sumatera Selatan, Telp 62 711 312828 Fax 62 711 351183

Nama Kereta Berangkat Datang

Limex Sriwijaya 21.00 05.10Sindang Marga 20.00 04.00Bukit Serelo 09.20 18.00Rajabasa 08.00 18.45

JADWAL KEBERANGKATAN KA

Palembang-Jakarta Berangkat Tiba06.00 07.0010.25 11.3016.15 18.50

Palembang-Jakarta Berangkat Tiba06.10 07.0007.40 08.4511.05 10.2014.20 11.5015.55 14.0017.20 16.0019.10 17.35

Palembang-Jakarta Berangkat Tiba06.00 07.0008.35 09.3510.45 11.4513.20 14.2014.20 15.2016.40 17.4017.40 18.4018.40 19.40

JADWAL PENERBANGAN

PALEMBANG EKSPRES RABU, 17 APRIL 2013 HALAMAN 9

PENGHARGAAN yang diraih Ford meliputi “Best Small Hatchback of the Year” untuk Ford Fiesta, “Best Double

Cab of the Year” untuk all-new Ranger serta “Best Medium Hatchback of the Year” dan “Best Small Sedan of the Year” untuk all-new Focus.

“Kami merasa bangga mendap-

atkan penghargaan-penghargaan ini, yang menegaskan kembali kesuksesan strategi One Ford dalam menyediakan kendaraan-kendaraan terdepan di segmennya, yang di-inginkan dan dihargai oleh konsumen di Indonesia,” kata Bagus Susanto, Managing Director, Ford Motor Indo-nesia dalam keterangan resmi yang diterima Palembang Ekspres.

Menurutnya, penghargaan diberi-

kan berdasarkan pada penilaian menyeluruh dari berbagai faktor, termasuk harga kendaraan, interior, eksterior, rekayasa teknik dan per-forma, keramahan lingkungan, fitur keselamatan, serta hasil test drive selama 2012.

Seperti diketahui, Ford menawar-kan fitur-fitur dan kualitas terbaik di kelasnya, yang biasa ditemukan di mobil mewah namun dengan harga

yang lebih terjangkau, memberikan kendaraan dengan kualitas terbaik, fitur-fitur keselamatan, dan efisiensi bahan bakar, serta di atas itu semua, serangkaian fitur teknologi pintar untuk konsumen.

“Kualitas tersebut telah menjadi-kan Ford satu langkah lebih maju dibandingkan kompetitornya,” ujar Rahmat Derryawan, Managing Editor Carmall Indonesia. PTR

Ford Motor Indonesia merayakan keberhasilan meraih empat penghargaan Editor’s Pick Awards dari media otomotif online terkemuka, Carmall.com termasuk Ford Fiesta hatchback yang populer, all-new Ranger, serta all-new Ford Focus hatchback dan sedan, masing-masing menjadi yang terbaik di segmennya.

All New Ford Focus hatchback dan sedan

menjadi salah satu roda empat yang mendapatkan

penghargaan.

FOTO ALHADI FARID PALPRES

Page 10: Palembang Ekspres Rabu, 17 April 2013

Halaman 10PALEMBANG EKSPRES RABU, 17 APRIL 2013

PALEMBANG. PE- Kawasaki masih tetap optimis bersaing dikelas motor bebek. Meskipun identik dengan motor sport bertenaga besar, bukan berarti motor-motor bebek Kawasaki kehilangan sentuhan. Kawasaki baru-baru ini melakukan penyegaran tam-pilan terhadap Athlete 125 yang di desain lebih dinamis.

Meskipun tak banyak mengala-mi ubahan, namun dengan desain terbaru ini diharapkan dapat me-ningkatkan penjualan sang bebek yang terbilang sulit untuk bersaing dengan para kompetitornya.

“Athlete 125 terbaru mengalami sekitar 40 persen di sisi tampilan,” ucap Taufik Saputra, Head Market-ing and Promotion, Kawasaki A Rivai kepada Palembang Eksrpres.

Perubahan yang terjadi pada Kawasaki Athlete bagi sebagian orang masih kurang lengkap. Pasal-nya mesin dan fitur lainnya tidak mengalami sedikit pun sentuhan, padahal jika kapasitas mesin Ath-lete bertambah akan banyak yang meliriknya.

Menurut Taufik, alasan mengapa Kawasaki Athlete tidak menaikkan

kapasitas mesin yang digendong-nya karena lebih mengutamakan sisi hemat untuk urusan konsumsi bahan bakar. “Kalau kapasitas mesin atau tenaganya naik, jelas konsumsi BBMnya juga mening-kat,” jelasnya.

Dengan mesin 4 tak SOHC yang diusungnya menjadikan bebek yang dibanderol Rp 17,5 juta ini mampu menelan bensin 1 liter untuk jarak tempuh hingga 40 km. Angka ini jelas menunjukan bahwa bicara soal ke iritan, athlete terbilang cukup irit.

Kembali lagi pada ubahan yang

dialami oleh Kawasaki athlete 125 selain dihiasi dengan striping terbaru dengan garis-garis yang dinamis juga terjadi pada bagian tank cover. Penampilan baru juga merambah pada desain bagian penutup samping tangki dan juga penutup mesin. “Membuat tampi-lannya lebih sporty,” katanya.

Tak lupa, suspensi bagian depan sudah menggunakan suspensi tele-scopic layaknya motor sport sehingga untuk kelincahan dalam bermanuver disegala kondisi jalan sistem suspensi ini patut diandalkan. “Swing arm den-

gan stabilizer dan suspensi belakang dilengkapi dengan horizontal unitrack sistem,” imbuhnya.

Melirik kebagian muka dan buri-tan kawasaki Athlete ini juga terlihat sedikit berbeda dimana desain baru pada batok lampu depan dan bela-kang yang lenig meruncing dan siku semakin membuat penampilan baru athlete terlihat makin dinamis.

Penempatan tangki bahan bakar yang berada pada posisi layaknya motor sport, hal ini tentunya sangat berpengaruh dengan kapasitas ba-gasi di bawah jok menjadi semakin

lapang. Namun diakui oleh Taufik kapasitas tangki Athlete terbaru ini memiliki ruang penyimpanan ba-han bakar yang lebih besar ketim-bang versi lawasnya. “Sekarang kapasitas tangki bensin bertambah menjadi 5,2 liter,” katanya.

, penambahan ruang penyima-panan bahan bakar ini diyakini akan sangat berguana bagi mereka yang suka melakukan perjalanan jauh atau touring hingga keluar kota. Sehingga tidak perlu takut untuk kehabisan bensin ditengah perjalanan. PTR

AthleteMilikiTampangBaru

Motor India Siap Menjelajah Tujuh Danau di Sumatera

PALEMBANG. PE- Motor India, TVS Apache RTR 180 akan kembali menunjukkan kemampuan-nya. Kali ini, sang monster akan menjelajah sejauh 8.000 km untuk mengunjungi 7 danau besar yang ada di pulau Sumatera.

Perjalanan yang diberi tema Ekspedisi Sa-p7aranu (baca: Saptaranu) muncul dari sebuah ide Riza Amrullah pada acara gathering Nusantaride di Danau Ranau Sumatera Selatan yang kemudian mengajak serta Andry Berlianto (penulis dan ‘mo-torcycle safety instructor’), YE ‘Rere’ Theorandaru (audio-visual documentator) dan Andre Prihard (tourism development agent).

Sap7ranu diambil dari bahasa Tengger yang berarti ‘Tujuh Danau’ yang kemudian menjadi esensi perjalanan Sumatera ini. Diharapkan, set-Diharapkan, set-elah perjalanan ini, tim kemudian dapat menulis buku pariwisata serta video dokumenter untuk menggambarkan keindahan danau-danau di bela-han barat Indonesia itu.

Pada perjalanan ini, tim yang dilepas di Pasar Jongkok Otomotif (Parjo), Senayan, akan bergerak menuju danau Ranau, Maninjau, Singkarak, Diateh Dibawah, Kerinci, Toba hingga Laut Tawar.

Tak berhenti di danau-danau tersebut, tim juga akan menjelajah hingga Danau Laut Tawar dan ragam danau-danau lain di Sumatera yang belum terangkat informasinya. Tak hanya danau, tim juga akan bergerak ke Titik Nol Sabang, Museum Tsunami Meulaboh, hingga Ombak Bono dan Suku Anak Dalam di Jambi.

Untuk menjelajahi tempat-tempat tadi, tim yang baru saja diberangkatkan itu akan diperkirakan akan menempuh 50 hari perjalanan mengendarai sepeda motor. ”Nah, untuk menjelajahi danau yang sebagian ada di tempat terpencil, tim pun tidak mau semba-rangan memilih kendaraan dan pilihan mereka jatuh pada TVS Apache RTR 180,” ujar Undang Sumbaha Area Marketing Manager TVS Sumsel.

4 motor Apache akan menemani tim ini men-jelajahi Sumatera. Motor yang memiliki kapasitas tangki 16 liter ini sendiri diperkuat mesin dengan teknologi RTR Engine yang diklaim memberikan akselerasi yang responsif, berdaya tahan kuat seh-ingga siap dikendarai dalam kondisi apapun.

Selain itu, motor ini juga menggunakan Mono-tube Inverted Gas Filled Shock (MIG) memberikan kenyamanan berkendara walaupun jalanan ber-gelombang dan handling yang lebih mantap.

Dapur pacu berkarakter over square-nya pun mampu menghasilkan daya kuda 17,03 dk dan torsi 15,5 Nm untuk menggapai jarak 0-60 km/jam hanya butuh waktu 4,2 detik. LA

SIAP JELAJAHTVS Apache RTR 180 akan kembali menunjukkan

kemampuannya. Kali ini, sang monster akan menjelajah sejauh 8.000 km untuk mengunjungi 7

danau besar yang ada di pulau Sumatera.

DINAMISKawasaki baru-baru ini melakukan penyegaran tampilan terhadap Athlete 125 yang di desain lebih dinamis.

FOTO NET

FOTO ALHADI FARID / PALPRES

Page 11: Palembang Ekspres Rabu, 17 April 2013
Page 12: Palembang Ekspres Rabu, 17 April 2013

PLAFONKondisi plafon ruang rapat paripurna DPRD OKU Selatan yang ambruk beberapa waktu lalu.

SUMSELPALEMBANG EKSPRES RABU, 17 APRIL 2013 Halaman 12

FOTO: HERRY /PALPRES

Muba Berikan Edukasi Penyakit Hipertensi

Tenaga Surveilans Belum Optimal

SEKAYU, PE - Pemkab Muba menggelar so-sialisasi Palang Merah Indonesia dan donor darah di Auditorium Pemkab Muba, Selasa (16/4). Pada kegiatan ini peserta juga diberi edukasi tentang penyakit hipertensi atau darah tinggi.

Sosialisasi yang diikuti 200 peserta ini sekaligus memperingati Hari Palang Merah dan Bulan Sabit Merah Sedunia (World Red Cross and Crescent Day) serta mem-peringati Hari Kesehatan Sedunia. Acara dihadiri Ketua PMI Muba Hj Lucianty Pahri, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), PKK Muba, dan Palang Merah Remaja di SMA.

Tema yang diangkat adalah ‘Hindari Hipertensi dan Kendalikan Tekanan Darah. Sosialisasi dibuka Bupati Muba H Pahri Azhari dengan rangkaian kegiatan pengukuran tekanan darah di Pustu, Puskesmas, dan Poskesdes. Peringatan tersebut semakin semarak dengan berhasilnya Palang Merah Remaja Muba meraih juara I pada perlom-baan tingkat Provinsi Sumsel.

Ketua PMI Muba Hj Lucianty Pahri dalam samb-utannya, mengatakan, gerakan Palang Merah Indonesia menghadapi tantangan besar. Kondisi dunia saat ini sedang ‘terluka’. Untuk itu dituntut aksi nyata seluruh pihak untuk mengobatinya.

Dikatakan, pada 2012, PMI Muba berhasil mengumpulkan 2.016 kantung darah. Dari jumlah tersebut, mampu membantu pasien sebanyak 2.003 kantung. Untuk mendorong peningkatan partisipasi masyarakat, PMI pun terus mendorong keikutsertaan relawan muda untuk berpartisipasi aktif sejak dini. Lucianty Pahri berharap seluruh instansi dan perusahaan di Muba mengikutserta-kan PMI Muba dalam berbagai kegiatan.

Keberhasilan PMI Muba dalam meningkatkan partisipasi donor darah mendapat apresiasi Bupati Muba H Pahri Azhari. Menurutnya, donor darah merupakan salah satu aksi kemanusiaan.

Orang nomor satu di Musi Banyuasin ini juga mengapresasi Keberhasilan PMR Muba meraih juara I pada lomba PMR tingkat Provinsi. Bupati menilai, PMR dan gerakan remaja lainnya telah berkontribusi nyata bagi kemanusiaan. YUN

MUARADUA, PE- Kinerja tenaga survieilans masih belum optimal, akibatnya kebutuhan obat terhadap pe-nyakit yang mewabah di masyarakat tidak tepantau. Hal ini diakui Kepala Bidang (Kabid) Pengendalian Masalah Kesehatan Dinas Kesehatan Kabupaten Ogan Komer-ing Ulu (OKU) Selatan, Ersanudin.

Kepada wartawan, Selasa (16/4), Ersanudin mengatakan, surveilans merupakan kegiatan yang dilaksanakan secara terus menerus dan sistematik dalam bentuk pengumpulan data, analisis data, interpretasi data, dan diseminasi informasi hasil in-terpretasi data bagi mereka yang membutuhkan.

Hasil ini penting untuk perencanaan, penera-pan, evaluasi, praktik-praktik pengendalian infeksi. Peranan petugas surveilans sangat diperlukan bagi kelancaran tenaga medis lainnya untuk mengatasi penyakit. Tak hanya itu, surveilans juga harus bisa berkoordinasi dengan pemegang program lainnya.

“Keberadaan surveilans ini untuk mengetahui apa penyakit yang mewabah dan tidak termasuk jika ada wilayah endemis satu penyakit, jadi ke-beradaan petugas surveilans ini harus difungsikan secara maksimal,” katanya.

Lebih lanjut Ersanuddin mengatakan, jika kerja petugas surveilans berjalan optimal dan berkoor-dinasi dengan petugas lain, tentu tidak ada lagi Puskesmas yang kebingungan kehabisan obat untuk mengatasi penyakit.

“Dari data petugas surveilans ini pihak Puskes-mas tidak repot lagi, apa yang harus disiapkan, baik dokter dan apoteker, termasuk untuk menge-tahui kenaikan penyakit dan obat dapat diketahui,” tutur Ersanuddin. Menurut dia, idealnya setiap Puskesmas di OKU Selatan memiliki sekitar dua orang tenaga surveilans. ZON

Gapoktan FiktifDapat Bantuan PUAP

INDRALAYA, PE- Penerima bantuan Pengembangan Usaha Agribisnis Pede-saan (PUAP) di Desa Ulak Segara, Ke-camatan Rambang Kuang, Kabupaten Ogan Ilir (OI) diduga fiktif. Dana itu dikucurkan tahun 2012 sebesar Rp100 juta kepada Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Desa Ulak Segara.

Bahkan, warga menduga ada kong-kalingkong antara pejabat Badan Pelaksana Penyuluh dan Ketahanan Pangan (BPPKP) Ogan Ilir dengan oknum Gapoktan untuk mencairkan dana bantuan dari Kementerian Per-tanian tersebut.

“Ada banyak warga yang telah melaporkan ke saya bahwa Gapoktan Tunas Harapan I sebagai penerima bantuan PUAP sebesar Rp100 juta itu fiktif. Pasalnya, Ketua Gapoktan itu hanya berkapasitas sebagai tukang bernama Darmawi dan masih banyak kejanggalan lain yang dipertanyakan warga,” ujar Wakil Sekretaris Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Ogan Ilir, Andre, Selasa (16/4).

Dia membeberkan, penerima bantuan PUAP di Desa Ulak Segara disinyalir ada unsur manipulasi data

di lapangan dengan memasukkan se-jumlah nama warga Desa Ulak Segara sebagai anggota Gapoktan. Padahal, bantuan PUAP sebesar Rp100 juta itu seharusnya diperuntukkan bagi pengembangan agribisnis petani pada luas lahan sekitar 25 hektar.

Pada saat pelaksanaan pencairan, bantuan itu langsung diketahui oleh sejumlah Ketua Gapoktan Tunas Harapan I Darmawi, Ketua UPTD BPP Rambang Kuang Sumardi, dan Kades Ulak Segara Soleman Hadi.

“Awalnya sudah terjadi kesalahan untuk penyaluran bantuan PUAP ini. Mulanya Ketua Gapoktan dipegang Suharsah. Lantaran Ketua Gapoktan berstatus sebagai PNS guru olahraga SD di Desa Ulak Segara sehingga ter-jadi revisi,” terangnya.

Dijelaskan Andre, dugaan manipulasi data semakin kuat ketika warga melihat foto Ketua Gapoktan Tunas Harapan I. Di mana foto yang dipasang pada surat salah satu syarat untuk mencairkan dana bantuan PUAP itu ternyata memasang-kan foto salah satu warga Desa Ulak Segara bernama Sudar.

“Foto yang dipasang itu bernama Sudar. Tapi kenapa berubah nama menjadi Darmawi? Jelas-jelas Dar-mawi itu hanya sebagai tukang ban-gun rumah kades 2009 lalu. Bahkan kini sudah tidak ada lagi di Desa Ulak Segara,” paparnya.

Dibeberkan juga, Darmawi memiliki KTP bernomor NIK 1610141012740001 dan lahir 10 Desember 1974. Semen-tara pada pada surat itu terlihat Dar-mawi dengan NIK berbeda yakni 1610140604770001 dan lahir 6 April 1977. “Ya gak mungkin tukang bisa menjadi Ketua Gapoktan yang men-erima bantuan PUAP,” tukas Andre.

Untuk itu, lanjut Andre, pihaknya meminta kepada pihak terkait mau-pun lainnya, untuk dapat menin-daklanjuti permasalahan manipulasi data penerima bantuan PUAP senilai Rp100 juta itu sehingga warga Desa Ulak Segara tidak dirugikan. Apalagi sampai memasukkan nama dan foto warga yang sama sekali tidak men-erima dana bantuan PUAP.

“Potensi kecurangan pada penerima bantuan PUAP Desa Ulak Segara san-gat besar. Ini merupakan permainan oknum tertentu dengan badan terkait. Kenapa tim verifikasi data penerima bantuan PUAP ini?” ujar dia.

Sementara itu, Kepala Desa Ulak Segara, Soleman Hadi, menegas-kan bahwa pihaknya hanya sebatas mengetahui adanya bantuan PUAP namun tidak tahu menahu jika data usulan penerima PUAP itu fiktif.

“Saya tidak terlibat dalam rekayasa penerima bantuan PUAP Desa Ulak Se-gara. Apalagi sampai membuatkan KTP ganda kepada salah satu warga untuk

mendapatkan bantuan itu,” tegasnya. Terpisah, Kepala BPPKP Ogan Ilir

Irawan melalui Koordinator Penyuluh Tarmudji menambahkan, untuk me-mastikan apakah penerima bantuan PUAP itu fiktif atau tidak, pihaknya akan mengecek ke lapangan untuk kembali memverifikasi data penerima PUAP Desa Ulak Segara.

“Memang awalnya terjadi pe-rubahan Ketua Gapoktan karena manajer dalam Gapoktan tidak boleh berstatus PNS. Ya, dari usulan hingga pelaksanaan menjadi tanggung jawab penyuluh pendamping. Dana ban-tuan itu disalurkan ke rekening Ketua Gapoktan Darmawi,” terangnya.

Tarmudji mengatakan, jika terbukti ini Gapoktan fiktif, maka Gapoktan Desa Ulak Segara bisa di-blacklist. “Jadi tidak ada unsur kerja sama atau kongkalikong tersebut. Kami hanya menjalanan tugas sesuai ketentuan,” tukasnya.

Terkait masalah ini, Ketua DPRD Ogan Ilir Drs H Iklim Cahya meminta agar pihak terkait, dalam hal ini Ins-pektorat, dapat menindaklanjutinya. “Kita sangat menyayangkan terjadi ini, karena itu dana untuk petani dan memang khusus Gapoktan. Supaya jelas, kita harapkan kepada Inspek-torat menindaklanjuti ini, supaya ada efek jera agar diproses secara hukum, dan agar ini bisa menjadi pelajaran bagi desa lain,” tuturnya. VIV

Dewan DimintaUsut Tuntas

Humas Muba Gelar Workshop

Warga Minta PT SMS Ganti Rugi

SEKAYU, PE - Bagian Humas Setda Pemkab Musi Banyua-sin (Muba) menyelenggarakan workshop ‘Penyusunan Standard Operating Procedure (SOP) Pe-layanan Informasi Publik pad a PPID Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin, Selasa (16/4), di ruang rapat Humas.

Kegiatan ini diikuti PPID, PPID Pembantu, dan Panitia Pertim-bangan. Workshop bertujuan membahas dan menetapkan SOP PPID yang meliputi SOP Permohonan Informasi Publik, SOP Penyediaan Informasi dan Dokumentasi, serta SOP Penga-juan Keberatan.

Sebab, berlakunya UU Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keter-bukaan Informasi Publik mem-berikan jaminan terhadap semua orang untuk memperoleh infor-masi dan merupakan hak asasi sebagai wujud dari kehidupan

berbangsa dan bernegara yang demokratis.

Kabag Humas Setda Kabu-paten Muba selaku PPID Dicky Meiriando, SSTP, MH mengata-kan, SOP juga membahas menge-nai standar persyaratan pemohon informasi publik. Tujuannya untuk memudahkan pelayanan informasi kepada masyarakat dan untuk mendapatkan hasil yang optimal diperlukan standard op-erating procedure (SOP) tentang tata cara pelayanan informasi PPID Kabupaten Muba.

Itu yang menjadi alasan Bagian Humas mengadakan workshop penyusunan SOP PPID Kabu-paten Muba, bersama beberapa Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) terkait di antaranya Badan Kesbangpol dan Linmas, Bagian Hukum, Dinas Komunikasi dan Informatika, serta narasumber dari ICEL Jakarta.

Dicky menambahkan, pem-buatan SOP ini dimaksudkan memberikan kepastian mengenai siapa yang diberikan tugas, tugas yang dilakukan, bagaimana cara menjalankannya, output yang di-harapkan, prosedur pelaksanaan, serta jangka waktu pelaksanaan pelayanan. SOP juga menjadi indikator mengukur kinerja dan pembagian tugas serta tanggung jawab.

Menurut Dicky, hasil keputu-san workshop penyusunan SOP mengatur bahwa syarat pen-gajuan permohonan informasi publik bagi yang mewakili diri sendiri, melampirkan data iden-titas berupa e KTP dan khusus untuk yang mewakili Ormas/LSM, selain identitas berupa e-KTP juga menyertakan Surat Keterangan Terdaftar (SKT) dari Badan Kesbangpol dan Linmas Kabupaten Muba. YUN

PANGKAL AN BAL AI –PE- Warga Desa Pangkalan Panji, Ke-camatan Banyuasin III, Banyuasin minta ganti rugi dari PT Sawit Mas Sejahtera (SMS) sebagai kompen-sasi dampak limbah. Pernyataan itu disampaikan oleh Kepala Desa (Kades) Amir Syamsir ke-tika mendatangi Komisi II DPRD Banyuasin, Selasa (16/4).

“Kami mempertanyakan per-masalahan limbah ini, yang tidak pernah kunjung selesai. Padahal, kasus ini sudah lama terjadi sejak bu-lan Februari lalu. Kami minta segera dituntaskan,” kata Amir Syamsir.

Dia menegaskan, PT SMS harus bertanggung jawab untuk memberikan kompensasi atas dampak limbah perusahaan tersebut. Padahal, kasus pence-maran limbah sawit oleh PT SMS telah menyebabkan banyak keru-gian dari pihak masyarakat.

“Tidak kurang 10 sumur warga

tercemar karena limbah ini, sumur tersebut tidak bisa dipakai oleh masyarakat karena berpotensi menyebabkan penyakit. Warga terpaksa membeli air bersih untuk memenuhi kebutuhannya karena sumur tercemar beberapa waktu yang lalu,” kata Syamsir.

Tidak hanya sumur, pencemaran limbah juga menyebabkan perke-bunan milik warga menjadi rusak. Dari data pemerintah desa, menurut Syamsir, setidaknya ada kurang lebih 200 pohon pisang yang tercemar.

“Pohon pisang tersebut milik masyarakat, setidaknya ada 200 batang yang mati karena tercemar limbah sawit ini. Pohon tidak membuahkan lagi, sehingga pemi-liknya merugi,” jelas Syamsir.

Dia mengaku, masyarakat sudah mendesak pemerintah desa untuk segera mengadukan permasalahan ini ke DPRD Kabupaten Banyuasin yang sebelumnya pernah men-

injau lokasi desa yang tercemar limbah sawit tersebut.

“Yang masyarakat pertanyakan kompensasinya, karena sampai de-tik ini masyarakat belum meneri-manya, tidak ada itikad dari pihak perusahaan untuk memberikan ganti rugi. Kami mintalah bantuan dari DPRD Kabupaten Banyuasin, untuk mendesak pihak perusahaan agar segera memberikan kompen-sasinya,” ujar Syamsir.

Ketua Komisi III DPRD Kabu-paten Banyuasin, Rizal Apriadi mengatakan, pihaknya pernah melakukan peninjauan ke lokasi pencemaran limbah tersebut. “Kami akan memanggil pihak pe-rusahaan untuk segera melaku-kan kompensasi, karena itu me-mang tercemar. Kita juga bingung karena sampai saat ini belum ada laporan dari BLH Kabupaten Banyuasin, nanti BLH juga akan kita panggil,” tegasnya. BUD

Plafon Gedung Dewan Telan Rp400 Juta

8 Honorer K2 DidugaPalsukan Data

Gas 3Kg Sulit DidapatMARTAPURA, PE-Dalam

dua hari terakhir, masyarakat di Kabupaten OKUT, khusus-nya dalam wilayah Marta-pura, kesulitan mendapatkan elpiji ukuran 3kg. Sebagian besar pengecer dan agen be-lum mendapatkan pasokan.

Kondisi ini membuat kon-sumen elpiji 3kg mengeluh karena kesulitan mendap-atkan bahan bakar tersebut. “Saya sudah dua hari ini keliling mencari elpiji 3kg untuk keperluan memasak, tapi belum juga dapat,” keluh Amah (53), warga Martapura, Selasa (16/4).

Menurut dia, ada beberapa agen elpiji 3kg di Martapura yang tutup akibat belum adan-ya stok. Terkait hal ini, Kadis-perindag OKUT Drs H Juanda, MM, mengatakan, elpiji 3kg di OKUT tidak sulit dicari karena ada di pasaran.

“Gas tidak sulit, kita sudah cek. Memang ada beberapa agen yang kosong karena ada yang terlambat pengiriman-nya dari pengisian di SPBE yang antre,” jelasnya.

Jadi intinya, kata Juan-da, kekosongan tersebut d i s e b a b k a n a d a n y a a n t-rean pengis ian di SPBE. Namun demikian, Juanda memastikan, pihak Disper-indag tetap akan memonitor baik melalui agen maupun masyarakat.

Dia juga mengimbau ke-pada agen-agen agar jangan coba-coba melakukan penim-bunan elpiji 3kg. “Kalau keda-patan akan kita tindak dan beri sanksi sesuai aturan berlaku. Dan kepada masyarakat juga diimbau bila menemukan penimbunan atau kejanggalan segera laporkan ke Disper-indag,” tegas Juanda. MAN

PANGKALAN BALAI. PE- Dari 1.303 nama honorer yang diumumkan masuk dalam data K2, ada delapan yang diduga fiktif atau memalsukan data. Delapan nama itu dilaporkan ke Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Banyuasin.

Kepala BKD Banyuasin Meldi Sartono, MM, Selasa (16/4), mengatakan, pihaknya telah menerima laporan terse-but dari salah satu LSM di Banyuasin. Dilaporkan, ada delapan orang yang didu-ga membuat data fiktif atau melakukan rekayasa data kepegawaian.

”Kita dapat laporan resmi dari salah satu LSM di Banyua-sin, bahwa ada delapan honor-er yang fiktif atau merekayasa data K2,” ujar Meldi ketika ditemui di kantornya.

Menurut Meldi, laporan tersebut akan ditindaklanjuti pihaknya dengan mengirim-kan data kepada Badan Kepe-gawaian Negara (BKN). ”Kita hanya laporkan kepada BKN, dan mereka sendiri yang akan memutuskan mengenai dug-aan fiktif,” jelasnya.

Sebenar nya, sambung Meldi, pihaknya menerima tiga laporan mengenai honorer K2, akan tetapi dua LSM yang menyerahkan laporan soal tenaga honorer K2 dilakukan secara non-formal. Yakni, tidak ada cap, tanda tangan, nama, dan lain sebagainya. ”Jadi kita

hanya tanggapi laporan yang resmi saja,” tukasnya.

Lebih lanjut Meldi mengim-bau kepada masyarakat dan lembaga yang mengetahui adanya kecurangan atau ok-num yang melakukan hal tidak semestinya, untuk men-ghubungi atau mengirim-kan laporan kepada instansi terkait, dalam hal ini BKD Banyuasin.

“Jangan asal tuduh-tuduh saja, melalui SMS atau hal yang lainnya, karena kita tidak dapat menanggapi laporan melalui SMS atau yang tidak formal tersebut, karena tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya,” tegas Meldi.

Kepada instansi atau pihak yang merasa dirugikan akibat oknum K2 yang diduga melaku-kan rekayasa data, juga dapat melaporkan hal tersebut kepada pihak yang berwajib. ”Jadi bagi mereka yang merasa dirugi-kan dapat melaporkan kepada polisi, dan akan ditindaklanjuti hal tersebut,” terangnya.

Sementara itu, Plt Kepala Dinas Pendidikan Kabupat-en Banyuasin Merki Bakri juga memberikan peringatan keras kepada kepala sekolah yang ikut memalsukan surat keputusan (SK) guru honorer di sekolah masing-masing. ”Kita tidak segan-segan untuk mencopot kepsek yang ikut bermain dalam hal tersebut,” tegasnya. BUD

MUARADUA, PE- Pasca am-bruknya plafon gedung DPRD Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan beberapa waktu lalu, kini mulai dilakukan perbai-kan. Dana yang dibutuhkan diperkirakan Rp400 juta.

Dengan ambruknya plafon di ruang rapat paripurna itu, jadwal pembahasan laporan keuangan dan pertanggung-jawaban (LKPJ) bupati yang dijadwalkan akhir bulan ini, terpaksa ditunda. Kepala Di-nas Pekerjaan Umum (PU) OKU Selatan Ir A Sudirman, melalui Kepala Bidang Cipta Karya (CK) Faisal ST, Selasa (16/4), mengatakan, untuk melakukan perbaikan plafon, anggaran yang diperlukan sekira Rp400 juta. ”Ini masih estimasi yang kita buat untuk melakukan perbaikan plafon tersebut,” katanya.

Ia memperkirakan masa pengerjaan untuk melakukan

perbaikan plafon yang ambruk selama 2 bulan. ”Untuk masa pengerjaan selama dua bulanlah, ini dikarenakan plafon harus dibongkar secara keseluruhan. Kita akan melakukan perbaikan secara keseluruhan, bukan hanya yang ambruk,” kata Faisal.

Sementara Ketua DPRD OKU Selatan Sri Mulyadi SE, MSi, mengatakan, boleh saja jika Dinas PU OKU Selatan secara teknis memperkirakan pengerjaan selama dua bulan untuk melakukan perbaikan plafon ambruk. Namun Sri meminta supaya lebih cepat, misal dengan menambah tu-kang dan melakukan perbai-kan siang dan malam. ”Untuk dikerjakan secara cepat siang dan malam bekerja. Ini meng-ingat jadwal padat jangan sampai tertunda dengan hal seperti itu, jika sampai dengan dua bulan pastinya jadwal kita terganggu,” tegasnya. ZON

WORKSHOPSuasana workshop ‘Penyusunan Standard Operating Procedure (SOP) Pelayanan Informasi Publik yang digelar di ruang rapat Humas Pemkab Muba, Selasa (16/4).

FOTO: YUNI /PALPRES

Page 13: Palembang Ekspres Rabu, 17 April 2013

MUSI RAWAS. PE - Ratusan warga 5 Dusun yakni Panglero Sopa, SP 6, SP 7, SP 11 dan Cawang

Gumilir, Kecamatan Muara Laki-tan mendatangi halaman kantor DPRD Kabupaten Mura, Selasa

(16/4).Warga menuntut pemerintah

agar membentuk tim pansus,

untuk lahan Hutan Tanaman In-dustri (HTI) yang diduga dicaplok Kabupaten Musi Banyuasin seluas 17 ribu hektar. “Kita punya peta, punya wilayah diambil oleh Muba, tapi jangan dikorbankan rakyat. Kita tahan perbatasan, mau apa Muba. Kita siap mati untuk mem-pertahankan batas wilayah, kami siap menjadi ayam jantan,” ujar Koordiantor Aksi, Fahrul Rozi.

Menurutnya, pada 27 Feb-ruari 2013 Pemkab Myra telah mengadakan pertemuan dengan pemerintah Muba, membahas batas wilayah dan pengembangan wilayah. Pertemuan itu menghasil-kan 4 poin yakni, Desa Beringin Makmur yang berada di Kecama-tan Rawas Ilir akan ditukar guling dengan Rukun Rahayu.

Berikutnya, sambungnya, Dusun Beringin Makmur masuk wilayah Kabupaten Mura dan daerah Rukun Rahayu masuk wilayah Kabupaten Muba. Sedan-gkan Desa Beringin Makmur luas wilayahnya hanya 1.600 hektar, dan wilayah Mekar Jaya dan Ru-kun Rahayu 17 ribu hektar.

“Tukar guling yang sangat mer-ugikan. Kesepakatan ini sangat tidak masuk akal dan merugikan berbagai pihak. Pertemuan ini ter-ungkap dengan adanya pertemuan di Palembang yang di mediasi pe-merintah provinsi Sumsel pada 11 Maret 2013,” ungkapnya.

Warga menegaskan, akan

mendatangi Provinsi dengan jumlah massa banyak. Termasuk akan mendatangi Istana Negara untuk menemui Presiden dan Menteri Dalam Negeri. “Kita akan datangi Provinsi dan datang ke Jakarta untuk menyelesaikan per-masalahan ini. Jangan korbankan masyarakat,” tegasnya.

Dalam aksi warga 6 Dusun kemarin, mereka membawa berbagai spanduk bertuliskan tuntutan. Seperti “Perang atau Dijajah” , “Gubernur Jangan Aro-gan dan Kembalikan Tanah dan Hak Wilayah”. Selain itu, pengun-jukrasa membawa keranda mati sebagai simbol bahwa warga di 6 Dusun tersebut sia mati mem-pertahankan sejengkal lahan milik Mura.

Sementara itu, Ketua Komisi I DPRD Mura, I Wayan Kocap men-jelaskan, pihaknya menerima as-pirasi masyarakat. Namun, untuk saat ini, kondisi anggota DPRD sebagian tidak berada ditempat karena urusan kedinasan. “Kita akan menginventarisir aspirasi masyarakat dan menyerahkan kepada eksekutif mengenai du-gaan adanya kesepakatan tukar guling,” ujarnya.

Mengenai pembentukan Pansus, Wayan mengaku akan dikoordinasi-kan dengan anggota lainnya. “Kita akan koordinasikan semuanya dan melihat terlebih dahulu permasala-han yang ada,” tandasnya. IMR

SUMSELPALEMBANG EKSPRES RABU, 17 APRIL 2013 Halaman 13

Disbun BatasiPerizinan IUP

Tim Monitoring Pantau Harga

PAGARALAM. PE - Pemantauan pasar tetap di-lakukan pihak Dinas Perindustrian, Perdagangan, Ko-perasi dan UKM meskipun kondisi pasar tenang dan aman. Setiap hari pihak Disperindagkop mengirimkan tim ke pasar terutama pasar tradisional Pagaralam, untuk dipantau dan dimonitor harganya.

Kepala Disperindagkop UKM, Ahmadi Damrah melalui Kabid Perdagangan, Budiarjo Sahar didamp-ingi Kasi Perlindungan Konsumen membenarkan hal ini. Menurutnya, kegiatan itu merupakan kegiatan ru-tin yang telah dilakukan beberapa bulan terakhir ini.

“Tujuan kita adalah untuk mengetahui harga yang berlaku di pasaran dan melihat perubahan harga tersebut per hari, perminggu dan perbulan. Sehingga, kita bisa melihat apakah stok untuk ba-rang tertentu di Pagaralam mencukupi atau tidak,” ujarnya kepada Palembang Ekspres.

Hal itu perlu dilakukan karena jika terjadi pe-rubahan mencolok dalam penurunan harga atau kenaikan harga dapat dilihat sumber yang menjadi penyebabnya. Dengan demikian dapat dianalisis bagaimana mengatasinya.

“Meskipun kita tahu bahwa kita tidak mungkin mengontrol harga yang berlaku di pasaran. Kita tidak bisa memaksa pedagang menurunkan atau menaikkan harga begitu saja,” katanya.

Menyinggung kenaikan harga komoditi beber-apa bahan pokok termasuk bawang yang sempat melonjak naik dalam beberapa bulan terakhir ini, Nasrul mengatakan ia meyakini harga-harga ini akan kembali normal jika stok atau dropping lancar. “Kita harapkan harga dapat normal menje-lang musim kemarau nanti. Kita serahkan saja ke mekanisme pasar,” harapnya. KOE

MUARA ENIM. PE - Dinas Perkebunan (Disbun) Muara Enim lebih selektif dalam memberikan izin usaha perkebunan (IUP), kepada investor yang akan mem-buka usaha bidang perkebunan di Kabupaten Muara Enim. Demikian ditegaskan Kepala Disbun Muara Enim, Ir Mat Kasrun, Selasa (16/4), di ruang kerjanya.

Menurutnya, upaya ini dilakukan sebagai bentuk mencegah terjadinya upaya tindak kriminal atau penjualan lahan yang kemungkinan bisa dilakukan oknum investor nakal. Dalam bentuk penjualan surat berharga Hak Guna Usaha (HGU) yang tidak

sesuai peruntukannya.“Upaya yang dilakukan

ini, bukan berarti Disbun atau Pemkab Muara Enim menolak datangnya inves-tor bidang perkebunan di Bumi Serasan Sekun-dang. Namun, sebaliknya sangat welcome.Dengan catatan lebih selektif saja,” ujarnya.

Guna mengembangkan usaha bidang perkebu-nan sawit, kata dia, Disbun sangat memperhatikan hal yang menjadi dasar tum-buhnya usaha perkebunan sawit. Seperti, lahan yang

memadai dan juga surat perijinan lahan yang sah.Dengan rincian untuk lahan plasma yakni 70 persen

untuk masyarakat, 30 persen untuk perusahaan sedang untuk lahan negara 60 persen untuk masyarakat, 40 persen untuk negara. Sementara untuk IUP sendiri, diberikan izin untuk luas lahan 100 hektar keatas. Sedikit gambaran, saat ini di Kabupaten Muara Enim memiliki 20 IUP tanaman sawit yang produktif, dan setelah Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI), tidak masuk dalam Kabupaten Muara Enim menjadi 15 IUP produktif tanaman sawit.

“Kita lakukan terus sosialisasi ini kepada masyarakat,dan tentunya kami (Disbun) sangat selektif dalam pemberian izin usaha perkebunan sawit. Perusahaan yang kita terima, tentunya peru-sahaan yang mampu memberikan benefit dan yang telah memiliki pengalaman dengan track record baik yang pernah berkecimpung di perkebunan sawit sebelumnya,” tegasnya.

Sambungnya, SETELAH mendapat izin perusa-haan sawit, secara berkala akan dilakukan evaluasi oleh Disbun Muara Enim terhadap kinerjanya produksinya. Contohnya, dari IUP yang diberikan seluas 5000 hektar bila dalam masa waktu tertentu (2-3 tahun), tidak ber-jalan sama sekali maka akan dicabut IUP nya. Namun, jika dari luas areal lahan dimaksud baru berjalan 2500 hektar saat dilakukan evaluasi akan diberikan kesempa-tan untuk menyelesaikannya hingga rampung.

“Dengan selektifnya terhadap investor yang ber-minat dalam usaha membuka perkebunan sawit di Muara Enim diharapkan bisa mencegah terjadinya penjualan sertifikat HGU lahan yang sebelumnya jelas peruntukannya, namun dijualbelikan untuk ke-pentingan lain yang bisa saja dilakukan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab,” tukasnya. HFB

Empat WilayahBelum Terima Raskin

BPMPD DidugaSunat Dana Bangub

PRABUMULIH. PE - Dari 37 Desa/Kelurahan di kota Prabumulih, tersisa empat wilayah yang belum men-erima beras raskin (raskin) triwulan pertama ini.

Plt Kepala BPMPKD kota Prabumulih, Dra Hj Dede Subar-diah dibincangi di ruangannya, Selasa (15/4) menjelaskan, keem-pat wilayah terdiri dari Kelurahan Tanjung Rambang, Desa Karya Mulya, Desa Kemang Tanduk dan Desa Rambang Senuling. “Karena belum nyetor makanya, ketiga desa dan satu kelurahan itu belum bisa mendapatkan pendistribusian raskin dari bulog,” ujarnya.

Menurutnya, pendistribusian raskin baru dilakukan setelah ke-lurahan dan desa menyetor uang pembayaran secara cash dan carry. “Setor dulu baru bisa kita distribusikan. Sebab, sistemnya cash dan carry,” katanya.

Pendistribusian raskin

sendiri hingga saat ini sudah hampir 95 persen. Memang, pihaknya menargetkan akhir April ini pendistribusian raskin rampung. “Insyallah semuanya rampung,” ucapnya.

Sementara itu, Camat RKT Adhie Gustiawan SSTP MSi membenarkan, terkait tiga desa dan satu kelurahan di wilayahnya yang belum menye-tor raskin. Terlambatnya peny-etoran, dikarenakan para kades dan lurah masih mengumpul-kan dana dari masyarakat. “Kar-ena sistemnya cash and carry yang diberlakukan bulog, cukup memberatkan,” ungkapnya.

Dia menambahkan, jika dita-langi oleh kades dan lurah setoran raskin sangat riskan. Pasalnya, be-lum tentu setiap warga mengam-bil raskin tersebut. “Karena sangat riskan itulah, makanya kades dan lurah enggan menu-tupinya,” tutupnya. AND

EMPAT LAWANG. PE - Dalam pencairan dana bantuan guber-nur (Bangub), diduga Badan Pemeberdayaan Masyarakat Pedesaan (BPMPD) Empat La-wang melakukan pemotongan setiap kali pencairan tiap desa. Bahkan, disinyalir beberapa kades, BPMPD mematok se-basar Rp 165 ribu.

Diakui salah seorang Kades dari Kecamatan Saling, menu-rutnya mekanisme pencairan baik itu dana Bangub mau-pun ADD memang dilakukan pemotongan, dimana pihak BPMPD melakukan itu dengan alasan mekanisme adminitrasi. “Seperti sulit sekali mencairkan dana Bangub ini, dan apabila cair dilakukan pemotongan,” ungkapnya yang meminta na-manya tidak disebutkan.

Tidak hanya itu, masalah kelengkapan berkas pencairan Bangub pihak BPMPD memper-sulit. “Mungkin dipersulit kalau tidak ada pelicin. Katanya Daftar Usulan Rencana Kerja itu harus masuk juga dengan ADD, kalau menurut Peraturan Gubernur (Pergub) tidak ada yang seperti itu,” bebernya.

Sehingga, sebagian kades merasa bingung, karena yang salah itu pihak BPMPD atau kami desa. “Penjelasan masalah adminitrasi saja tidak

begitu paham,” tanyanya.Sementara itu, Kepala BP-

MPD Empat Lawang, Aminudin Bahar ketika dikonfirmasi mem-bantah adanya pemotongan setiap kali pencairan. Bahkan dia menegaskan, tidak ada pemotongan dari BPMPD dan semuanya diperuntukkan bagi kepentingan desa itu sendiri. “Sama sekali tidak ada pemo-tongan dan tidak pernah. Dana yang akan diberikan kepada Kades sebesar Rp 50 juta itu bu-kan untuk Kades semata tetapi untuk pembangunan desa dis-emua bidang, baik itu karang taruna, PKK dan pembangunan ekonomi,” bantahnya.

Dikatakannya, Bangub ta-hun ini memang dibutuhkan kejelihan, jangan sembaran-gan menggunakan dana, da-lam dana itu saja terdapat hak Desa sebesar Rp 20 juta untuk pembangunan ekonomi.

“Maksud kami, Kades mem-persiapkan Rencana peng-gunaan dana tersebut dengan baik, bukan kami menghambat, adapun kendala dalam admin-istrasi. Padahal sudah diberi-kan panduan, maka silahkan dibaca apalagi sudah ditam-bah dengan sosialisasi Bangub disemua Kecamatan,kenapa masih belum paham juga,” ungkapnya. FIR

17 Ribu HektarLahan Mura Dicaplok

Manipulasi Data FHI Laporkan 43 HonorerPRABUMULIH. PE - Forum

Honorer Indonesia (FHI) mem-buktikan ancamannya. Melalui Korwil wilayah Sumsel, Hasbi Spd MM, melaporkan sebanyak 43 dari total 324 jumlah tenaga hon-orer kategori 2 (K2) ke BKD kota Prabumulih, Selasa (16/4).

Menurutnya, Selain mema-nipulasi data dugaan juga honorer ini merupakan titipan pejabat. “Hari ini kita melaporkan sejum-lah tenaga honorer kategori 2 di lingkungan Pemkot Prabumulih, yang terindikasi telah memalsu-kan data,” ujarnya saat ditemui usai melaporkan nama-nama honorer kategori 2 fiktif di BKD Prabumulih.

Sambungnya, puluhan honorer K2 ini didominasi dari kalangan pendidik yakni, sebanyak 39 be-rasal dari guru dan 14 teknis. Leb-ih jauh Hasbi menyebutkan, lima (5) tenaga honorer diantaranya merupakan hasil temuan sejum-lah LSM. Temuan sendiri menam-bah daftar dugaan banyaknya tenaga honorer K2 fiktif, setelah sebelumnya pihak Inspektorat kota Prabumulih juga menemu-kan sebanyak 20 tenaga honorer K2 yang diduga memalsukan data dan sampai sekarang masih dalam proses penyelidikan.

“Inspektorat beberapa waktu lalu juga telah menemukan se-banyak 20 tenaga honorer katego-ri 2 yang diduga bermasalah pada data honorernya, yang sekarang ini masih diproses,” imbuhnya.

Dirinya berharap, pihak BKD lebih transfaransi dan akuntabel serta mengacu pada surat edaran Menpan dalam memverifikasi data honorer K2, meski sudah

diumumkan hasil uji publiknya belum lama ini. Tujuannya, agar masyarakat dapat mengetahui siapa saja orangnya, dari instansi mana dan berapa lama masa kerja (TMT) bersangkutan. ”Dengan adanya data seperti itu, maka bisa dikoreksi apakah memang benar atau tidak yang bersangkutan tenaga honorer disana,” kata dia.

Seperti yang diberitakan sebe-lumnya, pasca dikeluarkannya Surat Edaran No. 05 Tahun 2010, jumlah tenaga honorer K2 yang awalnya berjumlah 280 orang tiba-tiba menggelembung hingga mencapai 340 honorer. Namun, seiring munculnya gejolak dan desakan sejumlah pihak, agar data honorer K2 di verifikasi dan di validasi (verval), membuat 14 honorer K2 diantaranya mengun-durkan dengan alasan beragam, sehingga jumlahnya berkurang menjadi 326 orang pada perten-gahan tahun 2012 kemarin. Jumlah ini pun terus menyusut setelah dua honorer K2 kembali mengundurkan diri, belum lama ini. Mundurnya sejumlah tenaga honorer K2 ini semakin mem-perkuat dugaan sejumlah pihak, diantaranya FHI Korwil Sumsel yang melaporkan sebanyak 43 honorer K2 ke BKD kota Prabu-mulih, Selasa kemarin.

Terkait itu, Kepala BKD kota Prabumulih, Sobban Asmuni ditemui belum lama ini, enggan menyebutkan satu persatu hon-orer K2, yang terkena kasus. Bah-kan, dari delapan laporan yang ditindak lanjuti kasusnya, dua diantaranya diduga karena tidak mau diproses hukum, akhirnya

mengundurkan diri melepas pe-luang untuk ikut CNPS pada Juni mendatang.

“Sedangkan sisanya saat ini, masih kita proses lebih lanjut. Jika terbukti nantinya seperti halnya dua yang mengundurkan diri. Terpaksa kita batalkan, masuknya mereka sebagai honorer K2,” terangnya seraya menyebutkan kalau hal itu sesuai janji pihaknya sejak awal.

Bahkan, seperti yang dikutip dari berita Koran ini sebelumnya, Sobban mengingatkan kepada orang yang melakukan kecuran-gan dengan cara memanipulasi data. Jika suatu saat ditemukan, maka dokumen yang diajukan tidak akan diproses atau yang bersangkutan dibatalkan pen-gangkatannya. Sementara, ke-pada pejabat yang menandatangi dokumen pengangkatan honorer yang terbukti memalsukan maka akan dikenakan tindakan admin-istratif dan tindak pidana sesuai dengan perundang-undangan. ”Kita akan tindak, siapapun itu,” tegasnya.

Bagi masyarakat, kalau me-mang ada dugaan penyimpangan tolong laporkan. Sementara syarat untuk mendaftar dan masuk sebagai honorer K2 yakni, biaya gaji bersumber dari non APBN/APBD. Selain itu, honorer K2 dan K1 diangkat oleh pejabat ber-wenang di instansi pemerintah. Masa kerja minimal satu tahun pada 31 Desember 2005 dan sampai saat ini masih bekerja terus menurus. Seterusnya, usia sekurang-kurangnya 19 tahun dan tidak boleh lebih dari 46 tahun pada per 1 Januari 2006. AND

Pembagian Kios Tidak TransparanPAGARALAM. PE – Diduga karena

merasa pembagian kios tidak trans-paran, para agen sayur di Pasar Bese-mah, Pagaralam memilih minggat atau pindah lokasi. Dengan demikian, upaya pemerintah melalui UPTD Pasar untuk mengoptimalkan Pasar Besemah belum berhasil.

Bagaimana tidak, setelah mengek-sekusi penghuni kios lama untuk me-nempatkan agen sayur, baru beberapa hari sudah ditinggalkan agen sayur sehingga membuat pasar tersebut kembali sepi.

Para agen meninggalkan lokasi, karena dinilai pembagian kios tidak transparan. Dimana, para pemilik meminta agar UPTD Pasar mengundi para agen agar bisa menempati kios. Untuk kios depan diisi agen kecil, sementara para pemilik agen di pasar Sub Agrbisnis Terminal Nendagung yang telah lama, tidak dapat tempat. Untuk itulah, kios sekarang ditinggal-

kan. Selain itu, sepinya pembeli mem-buat agen enggan tinggal dikios.

Wati (45), agen sayur dipasar Sub Agrobisnis Terminal Nendagung men-gaku, para agen enggan menempati kios lantaran penempatan kios tidak transparan. Terlebih lagi, kios yang paling depan diberikan kepada mer-eka yang tidak diketahui orangnya, apakah agen atau pengecer.

Dikhawatirkan, kios kembali dijual setelah sewa dibayar dengan mengam-bil keuntungan lebih. “Seharusnya pihak UPTD pasar transparan mem-berikan kios. Jangan kios yang paling depan asal tunjuk, sementara pemilik gudang tidak dapat lagi,” tegasnya.

Pihaknya berharap, agar para agen sayur mau menempati kios, kiranya UPTD Pasar mengundi terlebih dahulu para agen untuk menempati kios yang ada. Dengan begitu, siapapun yang mendapatkan tempat akan menerima. Bukan seperti sekarang ini, kios yang

depan ditempati mereka yang bisa membujuk pihak UPTD pasar. “Kami minta, kios yang akan ditempati diundi. Jangan sampai penempatan kios asal tunjuk sehingga tidak adil. Jelas, den-gan kondisi ini kami mengira ada main dibelakang,” ungkapnya.

Senada dikatakan Agen Sayur Lain-nya, Alim (42) pihaknya, tidak men-erima atas keputusan yang diambil pihak UPTD pasar. Terlebih lagi, para agen yang ditempatkan didepan, su-dah merekayasa tempat pada Januari 2013 lalu. Jelas, dengan kondisi ini, pasti ada permainan atau janji-janji.

“Ketika kami datangi, alasan kepala pasar, bahwa agen sayur yang men-gusulkan untuk menempati kios terse-but sejak Januari 2013 lalu. Padahal, pemilik kios yang lama belum pin-dah. Ini jelas sudah ada permainan. Untuk itulah, semua agen kita tarik dan tidak menempati kios tersebut,” ungkapnya.

Untuk menghidupkan pasar Sub Agrobisnis Terminal Nendagung ini adalah agen sayur. Jadi, kiranya para agen sayur yang lama, untuk diberi-kan tempat. Bukan seperti sekarang ini, para agen lama tidak mendapat-kan tempat lagi karena diisi agen dip-inggiran. “Jika tuntutan kami ini tidak disetujui, bukan tidak mungkin kami akan mengadu ke DPRD,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala UPTD Pasar Yahudin mengatakan, bahwa kios di bagian bawah Pasar Besemah akan ditempati agen sayur. Di mana, sejak Januari 2013 lalu, agen sayur tersebut mengajukan usulan kepada Wali Kota dan disetujui untuk menempati kios tersebut. Untuk itulah, para pengisi kios yang lama, dipindahkan kelantai atas, karena lantai bawah semuanya diisi agen sayur. “Kami hanya men-jalankan perintah. Untuk itulah, semua agen sayur akan ditempatkan kesini,” tukasnya. KOE

DEMORatusan warga tampak menggelar aksi dan mendatangi kantor DPRD Musi Rawas karena kesal puluhan ribu hektar lahan warga dicaplok.

Ir Mat Kasrun

FOTO: IMRON / PALPRES

Page 14: Palembang Ekspres Rabu, 17 April 2013

PALEMBANG EKSPRES RABU, 17 APRIL 2013 Halaman 14

Polda Sumsel : (0711) 360404/ (0711) 310264Poltabes : (0711) 513334, (SPK) (0711) 510455 Polsek IB I : (0711) 353014 Polsek IB II : (0711) 352973 Polsek IT I : (0711) 351607 Polsek IT II : (0711) 713344

Polsek SU I : (0711) 510128 Polsek SU II : (0711) 510096 Polsek S Gerong : (0711) 596333/ (0711) 598144/ (0711) 598145 Polsek Sako : (0711) 820062Polsek Gandus : (0711) 7365855Polsek Sukarami : (0711) 411585Polsek Kemuning : (0711) 7300930KPPP Boombaru : (0711) 712386Pos Laka Pakjo : (0711) 7920902 Kodim 0418 : (0711) 351637

Denpom 2/4 : (0711) 351843/ (0711) 374836

LBH Palembang : 0711 356153 E-mail : [email protected] Ikadin Palembang : 0811711830/ (0711) 7081830/ 08197830830Pemadam Kebakaran : (0711) 312011 PDAM : (0711) 350079 PLN : (0711) 356911- (0711) 358355

RSMH Palembang (Sentral) : (0711) 354088 RS Charitas : (0711) 350827 RSI Siti Khadijah : (0711) 311884 RS AK Gani : (0711) 354691 RS Muhammadiyah : (0711) 513144 RS Myria : (0711) 411610 RS Ernaldi Bahar : (0711) 410354Informasi Telepon : 108 Layanan Telegram : 165 SLI : 100 Pengakuran Jam : 103

Gangguan Telepon : 117 Ambulance : 118 Bandara SMB II : (0711) 411778 Informasi SMB II : (0711) 413695 Vip Room SMB II : (0711) 410159 Lanud : (0711) 410376 STA Kertapati : (0711) 515555/ (0711) 510201 ULPK BBPOM Palembang : (0711) 371463 Perusahaan Gas Negara : (0711) 717950

TELEPON PENTING

Tertembak, Pelaku Pecah Kaca Berhasil Kabur

Bawa Uang Rp395,5 jutaPALEMBANG.PE - Walaupun di-

duga tertembak setelah anggota Pa-troli Kepolisian mengejarnya, namun, pelaku pecah kaca mobil tetap berhasil melarikan diri dan membawa kabur uang Rp395,5 juta yang digasaknya dari dalam mobil Toyota Kijang BG 1143 PC.

Informasinya, aksi pecah kaca mobil itu terjadi Senin (14/4) sekitar pukul 17.00 WIB, di depan rumah makan Pe-cel Lele di Jalan Demang Lebar Daun, Kelurahan 20 Ilir D III, Kecamatan Ilir

Timur (IT) I Palembang.Sebelum kejadian korban M Daud

(46), warga Desa Sendi Mukti, Kecama-tan Pulau Rimau, Kabupaten Banyua-sin, bermaksud makan di lokasi kejadian lalu memarkirkan mobilnya di halaman parkir rumah makan itu.

Belum lama berse-lang, tiba-tiba korban mendengar ada kaca mobil yang dipecahkan dan bahkan korban sempat melihat pelaku. Korban langsung ber-teriak, sehingga pelaku melarikan diri membawa uang milik korban sebesar

Rp395,5 juta yang diletakan didalam mobil.

Ternyata teriakan korban sempat terdengar anggota Patroli Kepolisian, sehingga langsung mengejar pelaku.

Malah anggota PatrolÍ itu sempat memberi-kan tembakan perin-gatan ke udara dan juga menggarahkan

tembakan ke pelaku untuk melumpuhkannya.

Diduga tembakan anggota Pa-troli Kepolisian itu sempat mengenai pelaku. Namun, pelaku tetap saja berhasil melarikan diri dengan mem-

bawa kabur uang milik korban, sebesar Rp395,5 juta. Sementara, usai kejadian itu, korban langsung membuat laporan polisi ke Mapolsekta IT I Palembang.

Kapolsekta IT I Palembang, Kom-pol Apriya Jaya melalu Kanit Reskrm, Ipda Bobby Eltarik SH membenarkan jika adanya laporan kejadian pecah kaca mobil di depan rumah makan Pecel Lele di Jalan Demang Lebar Daun Palembang.

“Saat ini kita masih melakukan pe-nyelidikan guna mengungkap dan me-nangkap pelaku pecah kaca mobil itu. Apalagi, informasinya salah seorang pelaku ada yang terkena tembakan

Polisi Panen Pemain Narkoba

KAYUAGUNG.PE - Aparat Kepoli-sian terus berusaha memberantas peredaran narkoba di masyarakat. Ter-bukti sejumlah bandar dan kurir serta pemakai narkoba di sejumlah daerah berhasil dibekuk. Setidaknya ada tiga bandar, dua kurir dan satu pemakai berhasil diringkus ditempat berbeda.

Seperti yang dilakukan jajaran Satuan Reserse Narkoba Polres OKI dan Polsek Mesuji yang berhasil menangkap bandar besar narkoba di Kecamatan Mesuji OKI, pada Senin (15/4) pukul 16.30 WIB. Tersang-kanya, Syamsuri (24), warga Jalan Lintas Timur ( Jalintim), Dusun I, Desa Pematang Panggang, Kecama-tan Mesuji, Kabupaten OKI.

Darinya disita barang bukti beru-pa 200 butir ineks warna kuning dan pink berlogo I dikemas dalam 12 paket, tiga jie sabu-sabu dan satu timbangan digital. Semua narkoba yang disita itu harganya diperkirakan mendacai Rp45 juta.

Kasatres Narkoba Polres OKI, AKP Rudiansyah menerangkan, tersangka diringkus di dalam kamar rumahnya saat sedang memaket narkoba terse-but. Narkoba yang disita dibeli ter-sangka dari rekanannya berinisial M yang memasoknya dari Palembang.

“Tersangka Syamsuri merupakan bandar besar. Masih banyak bandar besar lainnya di wilayah hukum kita yang belum tertangkap. Kasus akan kami kembangkan lagi untuk men-gungkap peredaran Narkoba di OKI,” ucap Rudiansyah.

Sementara tersangka Syamsuri mengaku narkoba yang ada dengan dibeli dari langganannya berinisial M di Palembang. Namun, transaksinya menggunakan jasa kurir yang men-gantarkan pesanan, sdangkan pem-bayarannya ditransfer via bank.

“Untuk satu jie sabu-sabu dibel-inya seharga Rp1,3 juta dan dijual lagi ke pelanggan Rp1,4 juta. Untuk ineks, perbutirnya Rp170 ribu dan di-jual Rp220 ribu perbutir. Pembelinya merupakan pelanggan tetap dan sering digunakan saat ada hiburan orgen tunggal,” ucapnya.

Sebelumnya, jajaran Satres Narko-ba Polresta Palembang, pimpinan Kompol FX Irwan Arianto SIk MH, Kamis (11/4) sekitar pukul 17.00 WIB, juga berhasil menangkap seorang bandar sabu-sabu bernama Abdul Rahman alias Maman (36), yang ditangkap dirumahnya di Jalan KH Azhari, Lorong Siliwangi, Kelurahan 5 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu (SU) I Palembang. Darinya disita barang bukti sabu-sabu seberat 20,50 gram seharga Rp25 juta.

“Sabu-sabu itu aku beli dari Anggi (20) warga Boom Baru. Dari menjual sabu-sabu aku dapat untung Rp3juta. Awalnya aku tidak mau jadi bandar sabu-sabu. Karena banyak yang ber-tanya, jadi aku cuba-cuba jadi bandar sabu-sabu,” ucap tersangka Maman.

Jajaran Satres Narkoba Polresta Palembang, juga berhasil menang-kap dua kurir sabu-sabu yakni Amel Udin (34), warga Jalan Tembok Baru,

Kelurahan 9/10 Ulu, Kecamatan SU I Palembang, yang ditangkap Senin (8/4) sekitar pukul 02.00 WIB, di Lorong Mangis, saat hendak menyer-ahkan dua paket sabu-sabu seharga Rp10 juta ke polisi yang Begitu juga dengan Darmawan (18), yang keda-patan membawa satu paket kecil sabu-sabu seharga Rp300 ribu di Jalan Soekarno Hatta, Kecamatan Alang Alang Lebar (AAL) Palembang, pada Kamis (11/4) pukul 17.00 WIB.

Kasat Narkoba Polresta Palem-bang, Kompol FX Irawan menjelas-kan, penangkapan satu bandar dan dua kurir dilakukan atas penelusuran anak buahnya dilapangan.

Terpisah, Aparat Polsek Talang Kelapa, Senin (15/4) sekitar pukul 15.00 WIB juga berhasil meringkus seorang bandar dan seorang pe-makai ganja. Tersangkanya seorang oknum mahasiswa Fakultas FIKP jurusan Olahraga di salah satu PTS di Kota Palembang, Cardin Dinata alias Dedek (25).

Warga Perumahan Sukajadi, Ke-camatan Talang Kelapa, Kabupaten Banyuasin ini ditangkap diduga saat hendak membeli satu pake hemat narkoba jenis ganja di rumah temannya Elvan Mayar Dinata (32) di Jalan Talang Betutu Lama, Kelurahan Sukajadi, Keca-matan Talang Kelapa, Banyuasin.

Dari tangan tersangka, petugas menyita barang-bukti satu paket ganja seharga Rp10 ribu. Tak hanya itu, di rumah tersangka Elvan, polisi kembali menyita barang bukti satu tas hitam berisi enam paket sabu, seperampat ganja belum dibungkus serta dua butir peluru tajam laras panjang.

Tersangka Cardin mengatakan, awalnya dirinya datang ke rumah temannya Elvan untuk beli baju kaos bola. “Saat main itulah aku ditawari Elvan satu paket ganja, jadi aku ambil saja, karena gratis,” ungkap Cardin.

Kapolsek Talang Kelapa, Kompol Hadi Syaefudin membenarkan adanya penangkapan tersebut.”Kita dapat in-formasi, ada orang hendak melakukan transaksi narkoba, anggota langsung meluncur ke lokasi tersebut,” tukas Hadi. IAN/JOE/BUD

Tewas Ditabrak Truk Dari Belakang

PRABUMULIH.PE - Sung-guh tragis nasib yang dialami Jefry Ariyus (21). Ketika usai mengantar pacarnya pergi ke sekolah dan hendak pulang ke rumah mengantar adiknya sekolah, motor Honda Revo tanpa plat yang dikendarain-ya ditabrak truk pengangkut karet dari belakang.

Akibatnya, warga Jalan Baru, Kelurahan Sukaraja, Ke-camatan Prabumulih Selatan, Kota Prabumulih ini tewas dengan kondisi mempri-hatinkan yakni pendarahan di kepala, wajah dan telinga dan mulutnya.

Peristiwa naas tersebut ter-jadi di Jalan Kebun Duren arah kota Baturaja, kemarin (16/4) sekitar pukul 06.40 WIB. Saat itu korban yang mengendarai motor Honda Revo tanpa plat nomor dari arah Prabu-mulih hendak menuju arah Baturaja. Sementara truk Mitsubishi pengangkut karet BE 9145 AD yang menabrak korban sudah diamankan di Mapolres Prabumulih.

Informasinya, kejadian naas yang menimpa korban Jefry tersebut berawal ke-tika sekitar pukul 06.30 WIB, korban berpamitan kepada ibunya Asnani (42), untuk mengisi bensin motor agar ketika mengantar adik seko-lah tidak kehabisan bensin. Namun, usai mengisi bensin korban Jepri malah terlebih dahulu mengantar pacarnya ke sekolah.

Namun, ketika hendak pulang untuk mengantar adiknya, korban Jefri malah ditabrak truk pengangkut karet dari belakang. Akibat-nya, korban Jefri langsung terkapar lalu dibawa warga dan petugas ke RS Pertami-na. Karena kondisinya kritis, korban Jefri akhirnya tewas sebelumnya mendapatkan perawatan medis.

Sementara, ibu korban, Asnani (42) ketika ditemui di RS Pertamina mengata-

kan, belum beberapa lama anaknya pergi, tiba-tiba ada seorang tukang ojek yang datang dan dengan kondisi baju penuh darah datang ke rumahnya lalu memberitahu jika anaknya Jefri berada di RS Pertamina.

Keluarga yang terkejut kemudian diajak tukang ojek tersebut ke RS Pertamina, merasa was-was dengan anak tuanya tersebut Asnani dan ayah korban Junaidi (50) ke-mudian bergegas menuju rumah sakit. Setibanya di RS Pertamina, Asnani dan Junaidi mendapati anak kes-ayangannya telah meninggal dunia dengan kondisi tubuh telah diselimuti kain putih.

“Aku mendapat kabar dari tukang ojek yang saat itu baju-nya banyak darah, dia bilang anak aku kecelakaan dan diba-wa ke RS Pertamina, setelah kami lihat anak kami sudah meninggal,” ujar Asnani sambil meneteskan air mata.

Asnani mengungkapkan, sejak beberapa hari terakhir memang tidak ada tanda-tan-da akan kepergian anaknya Jefri. Mamun pada pagi sebe-lum kejadian firasat keper-gian anak tertuanya tersebut terlihat dengan gelagat yang akan pergi dari rumah dan berpamitan kepada kedua orang tua.

“Kalau beberapa hari yang lalu tidak ada firasat, namun pagi tadi anak aku berpamitan mau pergi. Katanya Mak aku pamitan pergi dulu, aku jadi heran karena biasanya tidak demikian,” terang Asnani.

Kapolres Prabumulih, AKBP Yerri Oskag SIK mela-lui Kasat Lantas, AKP Beny Prasetya ketika ditemui mem-benarkan kejadian kecelakaan naas tersebut. “Sopir truk dan truknya saat ini telah kita amankan dan masih men-jalani proses pemeriksaan. Jika terbukti bersalah akan kita kenakan hukum yang berlaku,” tukasnya. AND

Waria Cabuli Bocah

15 TahunPALEMBANG.PE�– Lantaran telah

mencabuli seorang bocah 15 tahun berinisial RK, maka seorang Wanita Pria (Waria) bernama Bela alias Irwan-syah (25), harus meringkuk di sel tah-anan Mapolresta Palembang. Warga Lorong Simpang Meranti, Kecamatan Kertapati ini, diamankan setelah dipancing keluarga bocah itu, untuk datang bertemu dengan korban, pada Senin (15/4) sekitar pukul 22.00 WIB.

Peristiwa pencabulan terhadap bocah itu bermula dari korban ber-temu dengan tersangka Bela di salon milik etrsangka Bela di kawasan Kerta-pati, pada Kamis (11/4) sekitar pukul 22.00 WIB. Kemudian tersangka Bela mengajak korban untuk pergi ke ko-san temannya Jalan A Yani, Lorong H Umar, Kelurahan 9-10 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu (SU) I Palembang.

Nah, didalam kamar kos itulan, tersangka Bela memaksa korban untuk melepaskan resleting celana dan menyuruh korban berbaring dikasur. Kemudian, tersangka Bela memeloroti celana dalam korban dan langsung mengoral kemaluan korban.

“Waktu korban tidur-tiduran itu-lah, celana dalamnya aku peloroti. Lalu aku oral kemaluan korban. Kami melakukannya atas dasar suka sama suka,” kelita tersangka Bela dengan mimik muka malu-malu saat ditemui di Mapolresta Palembang, kemarin (15/4).

Tersangka Bela mengaku, jika di-rinya sudah lama mengenal korban sejak satu bulan yang lalu. Dan selama satu bulan itu hubungan mereka san-gat dekat seperti layaknya hubungan sepasang kekasih.

“Aku dengan korban itu sudah pacaran satu bulan, jadi tidak ada paksaan. Korban juga cinta dengan aku begitu juga aku,” ungkapnya.

Dituturkannya, dirinya ditangkap lantaran, keluarga korban mengetahui hubungan sesama jenis mereka mela-lui Hanphone (HP) milik korban. Dari sanalah dirinya merasa dijebak dan ditangkap oleh keluarga korban lalu dibawa ke Mapolresta Palembang.

“Aku SMS dengan korban tidak ta-hunya HP itu ada di kakaknya. Setelah bertemu ternyata didepan lorong ru-mah aku, keluarga korban sudah ramai dan langsung membawa aku ke kan-tor polisi. Mungkin karena kakaknya membaca SMS aku ke korban, jadi tahu apa yang sudah kami lakukan selama ini,” tukasnya.

Kapolresta Palembang, Kombes Pol Sabaruddin Ginting MSi melalui Kasat Reskrim, Kompol Djoko Julianto SIk MH membenarkan jika pihaknya mengamankan seorang waria yang telah melakukan pencabulan terhadap seorang bocah 15 tahun.

“Tersangka ditangkap dengan tudu-han telah melakukan tindakan asusila kepada bocah dibawah umur. Saat ini tersangka sudah diamankan dan masih menjalani pemeriksaan lebih lanjut,” pungkas Djoko. JOE

Polisi Olah TKP Gudang Penimbunan BBM

MUSI�RAWAS.PE - Satuan Reskrim Polres Kabupaten Musi Rawas (Mura), kemarin (15/4) melakukan olah Tem-pat Kejadian Perkara (TKP) di lokasi diduga gudang penim-bunan Bahan Bakar Minyak (BBM). Sejumlah alat bukti diamankan dari lokasi kejadian lalu memasang garis polisi.

Pantauan dilapangan, petugas mengamankan dua alat bukti yang diduga men-jadi pemicu kebakaran. Yakni, mesin penyedot minyak dan satu drum tempat memind-ahkan minyak.

Selain itu, Komandan Dis-trik Militer (Dandim) 0406 Kabupaten Mura dan Kota Lubuklinggau juga melakukan pengumpulan data di lokasi gudang penimbunan BBM.

Petugas juga berhasil menginventarisir 90 buah drum yang diduga berisi 200 liter minyak, satu unit truk colt diesel yang dimodifikasi menjadi tempat penggumpu-lan minyak dan menginven-tarisir bedeng yang terbakar dilokasi kejadian.

Selain itu, minyak juga merambat ke aliran sungai dibelakang lokasi. Bahkan sejumlah pepohonan ikut terkena jilatan api.

Kapolres Mura, AKBP M Barly Ramadhany didampingi Kasat Reskrim, AKP Erlangga mengatakan, anggota sedang melakukan pemeriksaan dan olah TKP.

“Kita juga berkoordinasi dengan instansi samping lainnya. Jika ada keterlibatan dengan aparat terkait lainnya.

Nantinya baru dilakukan pe-nyelidikan terkait siapa yang diduga keterlibatan di lokasi kejadian,” ujar Barly.

Menurut Barly, pihaknya segera memanggil saksi-saksi terkait masalah tersebut. Jika memang ada keterlibatan ok-num maka diserahkan ke in-stansi tersebut. Namun, jika tidak ada maka dilakukan pera-dilan umum sesuai prosedur.

Mengenai asal minyak, Bar-ly menjelaskan, diduga minyak mentah dari hasil sulingan dari sumur-sumur zaman Be-landa dan dibelum diketahui asal muasalnya. Sehingga di-lakukan penyelidikan intensif. “Yang jelas penyelidikan inten-sif untuk memperjelas kasus yang ada,” ungkapnya.

Sementara itu, Dandim 0406 Mura dan Lubuklinggau, Letkol CZI Widyo Hartanto mengatakan, pihaknya meny-erahkan seluruh proses hukum yang ada. Jika ada keterlibatan oknum ada prosedur tegas mengaturnya. “Pokoknya kita tindak tegas jika ada dugaan keterlibatan,” tegas Widyo.

Untuk diketahui, lokasi yang diduga dijadikan gudang penimbunan BBM di belakang Rumah Makan milik Badar di Jalan Lintas Sumatera (Jalun-sum), Desa Pedang, Kecamatan Muara Beliti, Kabupaten Mura, Senin (14/4) sekitar pukul 17.50 WIB, terbakar.

Ledakan besar terdengar keras hingga radius satu ki-lometer. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Api menjilat seluruh disekitar lokasi penim-bunan BBM itu. IMR

DIAMANKANTersangka Syamsuri saat diamankan di Satres Narkoba Polres OKI (foto atas). Tersangka Abdul Rahman alias Maman menunjukan barang bukti sabu-sabu yang didampingi tersangka Amel Udin dan tersangka Darmawan saat diamankan di Mapolresta Palembang (foto bawah).

FOTO MUJIANTO / PALPRES/ HERU SUMEKS

Page 15: Palembang Ekspres Rabu, 17 April 2013

INFOTAINMENT RABU, 17 APRIL 2013 HALAMAN 15

BANTUIN DONGMC 11.440MAK COMBLANG BANTUIN AKU CARI PCR DOANG NM AKU RIAN TGL DI PELAJU KRJ JADI DOKTER MAU CARI PACAR DI DAERAH SEKITAR PALEMBANG AJA MAU CARI PCR UMR 19 THN SAMPE 28 THN GK MENERIMA TLPN DAERAH DUSUN CUMAN MENERIMA DI DAERAH PLG AJA HUBUNGI RIAN LANGSUNG KE NO INI MAK COMBLANG MASUKIN KORAN NM RIAN MAK COMBLANG GK MENERIMA MISKOL TLPN LANGSUNG ke 081373034076, GK MENERIMA SMZ GK MENERIMA ISENG ISENG,YG SERIUS

MENCARI PACARMC 11.441HAI ak rendi 25thn mw mncr facar gds or jnd yg srius bs hbg i 089674833966.. mksh mc

SUDAH KERJAMC 11.442PGI mc aq andi i42 stts aq bjang krja aq kuli

bgunan mka aq jlk ingin cri istri janda or gds janda yg sexsi yg jjr d idx mta duitan sms aj ya 089693046535 aq tggu ma ksh mc

TEMAN CEWEKMC 11.443LAM knal dan jaya slalu MC aku BUDI cari tmen cewek yg usia 30~33 bgi yg mau SMS aja 081929436709

CARI JODOHMC 11.444ASS,. Aku nuril mau cari jodoh umur 24 yang minat hub +6285788441045

PACAR SERIUSMC 11.445HAI ak rendi 25thn mw mncr facar gds or jnd yg srius bs hbg i 089674833966.. mksh mc

HITAM MANISMC 11.446PAGI Mc, ini lepi, 30 thn, tinggi, hitam manis, krja. Mencri istri gadis/janda umur dbwah 35. Keibuan, manis. Yg serius hbungn 087897783478

GADIS ATAU JANDAMC 11.446MAU cari pacar gadis atau janda gk masalah yang penting bs menghidupin rmh tangga tlpn langsung rian ke no hp rian ini 081373034076, gk menerima miskol

MENCARI PACARMC 11.447HAI ak rendi 25thn mw mncr facar gds or jnd yg srius bs hbg i 089674833966.. mksh mc

SUDAH MANDIRIMC 11.448PRIA usia 21 udh mandiri, punya pekerjaan tetap, ingin mencari pacar yg setia yg bisa menerima aQ ap adanya, soal fisik gak jdi mslh asal setia dan bisa terima aQ ap adanya, yg berminat hub : 08971655846

CARI JANDAMC 11.449J O N . m u a . c a r i . j a n d a . n o m o .aku.085382679662

GADIS MENARIKMC 11.450ASS,, MC .Aku lelaki mau cari pacar / calon istri, seorang gadis yg menarik dan solehah, 35 th kebawah. Kalo ada dan berminat sila-kan hubungi nomor ku ini : 081996411187 tank’s.,

PRIA DEWASAMC 11.451AKU PRIA DEWASA MENCARI KENALAN CEWEK. HUBUNGI AKU DI 089610423691.

MENCARI PACARMC 11.452HY aku reno umur 18 inggin mencari pac-ar yg sama sama smA. . . . .klw berminat

hubungi 089669990039/089669989832 makasih

CEWEK AGRESIFMC 11.453AKU ari mau mencari temen cewek yang agresif,usia 20-30 tahun,yang pengen kenal silakan hubungi:07118456988 no miscall.

LEWAT FACEBOOKMC 11.454MENCARI KaWAn mELALui jejaring sosiaL taU FACEBOOK.. Bgi yAng berminat ingin kNl dGn aqhu d faCeboOk toLoNG diAdd Elni angraini putri bungsu cekarang juga d tUnggu ya d faCebooknYa..!

KULIT PUTIHMC 11.455ASS. Ni dr nuraini 17 thn kulit putih , mata sipit mau, cari teman atau pacar 18-20 thn hubungi no aku di . 085226339373

TANTE SETIAMC 11.456MC CARI PACAR/ISTRI nama Rudi cari pacar/istri,gadis,janda,tante yang serius,setia.bila berminat silakan hubungi Q sms di bales,telpn di angkt.in nomr Q : 081368041506,Untk pal-pres bnyk2 trma kash.

KENALAN JANDAMC 11.457CWO33 cari kenln janda aj,.bwt tmn smsan,...087897603348

Bagi anda Cowok, Cewek, Janda, Duda yang mau cari jodoh atua pendamping hidup, silakan kirim Atensi anda di SMS Online Mak

Comblang ke Nomor : 0819 78 69 513mudah-mudahan kami bisa membantu

mencarikan anda jodoh atau pendamping hidup.

Nomor yang ingin dihubungi harus ditampilkan dan sama dengan nomor pengirim

081958521XXXKEPADA Dinas Perdagangan dan Perindus-

trian (Disperindag) kota Palembang. . ada sebuah,warung Mama Indah Somay, yg terletak di Jln.Letkol Iskandar deket warung soto Abah Opan belakang IP.Suka Mencuri timbangan sgt

merugikan masyarakat umum harap di Razia atau di beri sanksi HUKUM yg berlaku, Thaks you.

+6281958521XXXPIMPINAN kita Harus Tegas buat orang yg bersalah sepertr para koruptor.seharusnya di Hukum Mati atau DI tembak Mati seperti di

Negara CHINA.Agar Negara aman Tidak kiamat.

+6281958521XXXYTH.Bapak Kapolda Sum-Sel.Rmh pejabat

TVRI Palembang yg terletak di Jln.Balap sepeda deket pangkalan ojek2 depan lrg.muhajirin 4 Pagar rmh tsbt pernah di rusak oleh preman kampung berinisial ONI CS.sudah saya lapor-

kan ke Polsekta Ib1 tp blm ada tindak kan,saya harap agar Bapak mw Menindak lanjuti Kasus

ONI CS,Di Polresta Plg pun sdh ada. knapa gak di Tindak lanjuti Pak?perbuatan ONI CS

tidak menyenangkan.Terimakasih.

PALEMBANG. PE - Diam-diam Kiseki Band sudah mempunyai studio baru. Studio yang dibangun oleh para personel band seperti Joel ( Vocal) Agung (Gitar), Wahyu (Bass) dan Erki (Drum) merupakan usaha bersama.

“Alhamdulilah 13 April 2013 studio KISEKI baru sekarang berpindah di Jalan Puncak Sekuning Kelurahan Lorok pakjo yang awalnya sebelumnya jalan kemang manis,”kata Agung sang gitaris,selasa (16\4).

Masih kata dia, studio yang baru

ini mempunyai desain khusus dan sangat menarik dari studio sebelum-nya. “KISEKI Studio ini juga di jadi kan tempat latihan dan berkumpul nya para band indie di kota Palem-bang sekalian bisa shering sesama musisi,”tambahnya. JAN

Studio Baru

PALEMBANG. PE - MR Slamed akan berpar-tisipasi di acara festival Stisipol Candradimu-ka, dimana festival tersebut akan dilaksanakan pada 27 April mendatang.

Diketahui, band bergenre posthardcore ini d naungi oleh Dicky (Synthesizer and Vokal Scream), Pandu (Vokal Scream), Rian (Bass), Rico (Drummer), Rio(Gitaris), Adit (Lead Gitar).

“Persiapan MR.Slamed sendiri paling cuma latihan lebih giat asah kekom-pakan lebih dalam lagi supaya lebih kompak,”Rian. Sang basis.

Masih kata dia, MR.Slamed selalu menjaga kondisi tubuh agar tetap fit,”MR.Slamed sering ngumpuL bareng sesama personil buat shar-ing sharing masukan untuk acara tanggal 27 nanti,”tutupnya. JAN

Gebrak Stisipol Candradimuka

MR Slamed

Page 16: Palembang Ekspres Rabu, 17 April 2013

PALEMBANG EKSPRES RABU, 17 APRIL 2013 HALAMAN 16