Pakan Kelinci

43
Pakan Kelinci Pakan kelinci tidaklah susah, bahkan sisa-sisa makanan kita pun dapat dijadikan pakan. Tetapi kalau ingin kelinci anda sehat dan gemuk-gemuk ada baiknya anda memilah pakan yang sehat dan bergizi buat kelinci anda. Di bawah ini adalah beberapa contoh pakan yang dapat anda jadikan alternatif pakan agar tidak terlalu monoton. Pakan Pokok Sayur/ Hijau-hijauan Sebaiknya sayur/ hijau-hijauan yang akan di jadikan pakan dilayukanterlebih dahulu (untuk mempertinggi kadar serat kasar, menghilangkan getah/racun yang dapat menimbulkan kejang-kejang atau mencret). Jangan dicuci sebelumnya. Contoh: * Rumput lapangan (paling bagus rumput Timothy, pada bagian atasnya terdapat “ekor kucing”) * Limbah sayuran (kangkung, sawi, wortel, lobak, kol, daun singkong), tapi membuat sering kencing. * Daun kacang tanah * Daun dan batang jagung, * Daun papaya Rumput Kita dapat juga memberikan rumput awetan (dikeringkan secara bertahap) agar gizi tidak rusak. Rumput dipotong menjelang berbunga (saat hijau- hijaunya). Cocok untuk obati mencret (diberi 100% hay). Daun kacang- kacangan yang dilayukan lalu dikeringkan seperti hay, disukai kelinci. Contoh (rumput untuk hay): * Rumput gajah, pucuk tebu * Rumput lapangan menjelang berbunga.

Transcript of Pakan Kelinci

Page 1: Pakan Kelinci

Pakan Kelinci

Pakan kelinci tidaklah susah, bahkan sisa-sisa makanan kita pun dapat dijadikan pakan. Tetapi kalau ingin kelinci anda sehat dan gemuk-gemuk ada baiknya anda memilah pakan yang sehat dan bergizi buat kelinci anda. Di bawah ini adalah beberapa contoh pakan yang dapat anda jadikan alternatif pakan agar tidak terlalu monoton.

Pakan Pokok

Sayur/ Hijau-hijauan

Sebaiknya sayur/ hijau-hijauan yang akan di jadikan pakan dilayukanterlebih dahulu (untuk mempertinggi kadar serat kasar, menghilangkan getah/racun yang dapat menimbulkan kejang-kejang atau mencret). Jangan dicuci sebelumnya.

Contoh:

* Rumput lapangan (paling bagus rumput Timothy, pada bagian atasnya terdapat “ekor kucing”)

* Limbah sayuran (kangkung, sawi, wortel, lobak, kol, daun singkong), tapi membuat sering kencing.

* Daun kacang tanah

* Daun dan batang jagung,

* Daun papaya

Rumput

Kita dapat juga memberikan rumput awetan (dikeringkan secara bertahap) agar gizi tidak rusak. Rumput dipotong menjelang berbunga (saat hijau-hijaunya). Cocok untuk obati mencret (diberi 100% hay). Daun kacang-kacangan yang dilayukan lalu dikeringkan seperti hay, disukai kelinci.

Contoh (rumput untuk hay):

* Rumput gajah, pucuk tebu

* Rumput lapangan menjelang berbunga.

* Jerami layu.

Pakan Tambahan

Biji-bijian

Buju-bijian dapat digunakan sebagai makanan penguat, sangat cocok untuk kelinci yang lagi bunting atau sedang menyusui. Untuk kelinci muda sampai umur 4 bulan sebiknya diberikan 1.5 kg sayuran dan 4 kg bekatul/biji-bijian).

Page 2: Pakan Kelinci

Contoh:

* Jagung, padi, gandum, kedelai, kacang tanah, dan kacang hijau (digiling/ditumbuk dulu).

* Bekatul, ampas tahu, ampas kelapa.

Umbi-umbian

Sebagai pakan tambahan. Untuk singkong (umbi yang beracun/getah) sebaiknya direbus dulu atau dikeringkan (gaplek).

Contoh:

Ubi jalar, singkong, uwi, talas dan umbi-umbi lainnya.

Konsentrat

Untuk meningkatkan nilai gizi pakan dan mempermudah penyediaan pakan (jika sulit rumput). Tapi jangan lupa minum diperhatikan.

Contoh:

* Pelet (buatan pabrik)

* Bekatul, ampas tahu, ampas kelapa, gaplek

Kelinci < 4 bulan, sedikit hijauan, mengganti pakan bertahap (perut kelinci tidak kaget), atau cukup di kasih pelet dan daun pisang untuk sehari-hari.

PEMBERIAN MAKAN

Jam 6 sore sampai jam 7 pagi (kelinci biasanya makan sepanjang malam).

Siang hari boleh diberikan makanan tambahan secukupnya.

TAKARAN MAKAN

Seberat badan kelinci, diberikan sore hari.

Berikan 3-7 lembar per hari sayuran layu pada siang hari sebagai makanan siang. Sayuran yang baik adalah sosin/ceisim (sayuran untuk mie ayam) dan wortel. Sedangkan kangkung dan kubis (kol) baiknya dihindari karena kadar airnya berlebihan dan mengakibatkan urin berbau tajam.

Bijian, jagung muda, ketela pohon atau ubi jalar dapat diberikan malam hari, lewat pukul 10, tapi dapat juga diberikan pagi atau siang hari. Pelet kelinci dengan kadar serat standar sangat baik sebagai makanan pagi karena mengandung bijian dan serat. Jika tidak bisa mendapatkan pelet kelinci maka bisa menggunakan pelet unggas, meskipun harus hati-hati.

Page 3: Pakan Kelinci

Komponen non-serat dalam pelet unggas relatif tinggi, sehingga kelinci tidak cukup bila hanya diberi pelet unggas. Harus ada tambahan serat dari rumput. Sekiranya pelet unggas tidak cocok segera tarik dan ganti dengan jenis lain. Jangan asal membeli pelet murah. Seandainya pelet sulit, dapat diganti bekatul/dedak yang dicampur dengan air. Perhatikan jangan sampai membusuk, dalam waktu kurang dari tiga jam harus habis dan bersihkan. Lebih dari tiga jam dapat berakibat diare.

Buah-buahan adalah pakan yang diperbolehkan tetapi hanya sedikit, karena dalam buah terdapat kadar gula yang bisa mengakibatkan metabolisme perut kelinci tidak beres. Asumsi kelinci tidak butuh minum karena kadar air dalam rumput mencapai 70%, adalah asumsi ngawur. Semua makhluk hidup butuh air minum. Kebutuhan tiap hari cukup setengah gelas. Usahakan memakai botol khusus supaya tidak perlu mengganti setiap hari. Kelinci yang jarang minum akan stres dan pertumbuhannya tidak baik serta gampang mati ketika terserang penyakit

Alternatif Desinfektan Kandang Kelinci

kandang yang umumnya digunakan dalam peternakan adalah kandang yang terbuat dari material kayu. tentu saja karena harganya relatif murah. tapi kadang kita menemui kendala dalam menjaga kebersihannya, terutama di bagian pojok kandang yang selalu menjadi tempat bertupuknya kotoran dan urin kelinci. wakaupun telah di bersihkan tapi tetap saja masih enimbulkan bau, karena kotoran yang basah oleh urin kelinci meresap kedalam kayu.

lalu bagaimana untuk membunuh kuman penyebab penyakit kelinci? daripada kita menggunakan prouk komersial yang beredar dipasaran, kita dapat memanfaatkan bahan-bahan yang ada di rimah. yaitu dengan larutan cuka dan baking powder.

setelah kita membersihkan kandang dari kotoran yang menempel, sisa makanan, engan cara menyikat dan membilas dengan air, kita dapat melanjutkan dengan ritual membasmi bakteri merugikan penyebab penyakit. larutkan cuka dan baking powder dengan air secukupnya, lalu kita bisa membalurkan pada lantai kandang dengan menggunakan kuas. beri perhatian ekstra pada bagian pojok kalndang yang biasa menadi tempat menumpuknya kotoran dan urin kelinci. setelah itu kita bisa menyemprotkan larutan probiotik ke seluruh kaang kelinci tanpa harus mengeluarkan kelinci dari kandang. probiotik juga bisa disemprotkan ke badan kelinci.

Cara Merawat KelinciMay 29

Posted by Kelinci Mandiri Pasuruan

Tips and trik bagaimana membeli dan merawat kelinci supaya bisa hidup sehat sejahtera bagi kalian para pemula.1. Tempat beliHal pertama yang kalian perhatikan adalah tempat pembelian biasanya kelinci dijajakan di pinggir jalan. Karena begitu banyak yang kepanasan dan dehidrasi terlebih bagi kelinci yang

Page 4: Pakan Kelinci

masih kecil, seharusnya membeli kelinci di tempat yang terpercaya semisal petshopJika membeli di pinggir jalan ada tips yang harus diperhatikanlihat penampilanya dari mata, telinga dan bulu matanya sayu menandakan ia sakit, telinga yang selalu lesu juga menandakan ada masalah, bulunya kotor (sudah lama dipajang dan kurang laku) atau jika di pegang rontok pertanda sakit.Selain penampilan fisik kalian juga harus jeli lihat tingkah lakunya sebaiknya pilih kelinci yang terlihat aktif jangan Cuma lihat warnanya kalau diam saja di pojok bisa jadi sedang sakit dan kalau diam dengan kaki belakang tidak melipat di bawah perut (selonjoran) ia bisa jadi diare atau dalam kasus yang sering terjadi ia kena heat attack aka kepanasan. Selalu membeli kelinci yang tengah berusia 5 bulan lebih agar tidak mudah mati karena di bawah lima bulan seharusnya tidak boleh dijual maseh menyusu.Tahu jenis kelinci  apa yang beli, ingat kelinci itu banyak jenisnya ketika membeli jangan lupa tanyakan bagaimana perawatanya atau perlukah hal-hal khusus bagi kelinci yang dibeli. Sebab membeli kelinci angora sudah pasti membutuhkan perawatan yang beda dengan kelinci biasa (dutch).2. Menyiapkan kandang, pastikan luas kandang sesuai dengan besar dan banyak kelinci .jangan sampai kesempitan atau berdesak-desakan, jika pulang membawa kendaraan pribadi seperti mobil jangan lupa nyalakan AC membawa kelinci dengan selain mobil untuk jarak jauh sangat beresiko tinggi.3. Ketika DirumahSesampai di rumah lepaskan si kelinci di ruang terbuka di sarankan halaman belakang jika tak ada di dalam ruangan juga bisa, karena kandang dari tempat pembelian biasanya sangat sempit (agar mudah di bawa pulang). Dan memberi minum siapa bilang kelinci ngak boleh dikaseh minum? hanya kelinci 5 bulan kebawah yang tidak boleh dikaseh minum karena ususnya belum kuat, di pajang dan perjalanan membuat mereka dehidrasi.4. KandangBegitu dirumah jangan sekali-kali memakai kandang yang sempit untuk tempat permanennya selain kecil juga tidak sesuai. ada dua pilihan kandang, outdoor dan indoor jika jumlah kelinci yang dibeli sedikit disarankan kandang indoor seperti kandang anjing atau kucing kalau banyak terpaksa membuat kandang kelinci diluar.

Pemilihan kandang juga dilihat dari jenis kalau kalian beli kelinci angora lebih baik kandang indoor karena kebersihannya lebih terjamin sehingga bulunya tidak menggumpal selain itu suhu di dalam rumah juga tidak setinggi diluar, kalau jenisnya besar seperti fleming atau rex di sarankan membuat kandang yang besar pula diluar rumah agar ia leluasa bergerak.

Kandang indoor sesuai untuk satu atau dua ekor saja/kelinci hias yang mahal agar mudah membersihkan kotorannya dan perlu di ketahui kencing kelinci condong berbau menyengat jadi jangan menyimpan lebih dari dua ekor dalam rumah. Pemilihan kandang indoor juga karena lebih aman terlebih jika jenis kelincinya mahal kalau dilepas bisa diambil orang atau dimakan kucing.

Tips agar kelinci anda ngak pup dan pipis sembarangan di dalam rumah caranya si kelinci dikurung dalam kandangnya seminggu jangan lupa harus nyaman di dalam sediakan jerami atau sobekan Koran, jangan pernah menaruh makanan diluar kandangnya taruh didalamnya karena ia akan mengira kandang itu sebagai sarangnya. Sehingga sekalipun anda lepas dalam rumah jika

Page 5: Pakan Kelinci

ingin makan dan pipis serta pup si kelinci hanya akan melakukan didalam kandangnya, ingat kelinci akan sering pup dan pipis tak lama setelah makan.

Untuk kandang diluar disarankan anda membeli buku-buku tentang ternak kelinci ataupun dapat di download dari internet tentang bagaimana membuat kandang kelinci, satu hal yang perlu di ingat jangan pernah membuat kandang outdoor yang beralaskan langsung tanah, kenapa?karena akan mengundang banyak penyakit dan kelinci pun akan kabur karena kelinci gemar membuat liang dan lorong di tanah. Jangan pula di beri alas kawat banyak orang yang salah kaprah memberi alas kawat bolong agar kotorannya mudah jatuh ketanah, kaki kelinci yang lembut tidak didesain untuk berjalan di atas kawat ia akan banyak berdiam diri karena sakit kakinya, yang baik adalah kayu atau bamboo tapi di beri jarak sedikit agar pipis dan pupnya bisa jatuh ke bawah jangan pula terlalu lebar nanti kakinya kejepit5. MakananKelinci makan apa seh? Sayuran itu pasti tapi ingat bukan sayuran segar banyak orang yang mengira baik jika memberi kelinci sayuran segar salah besar!!!kenapa karena kandungan air didalam sayur segar sangat banyak ini bisa membuat kelinci mencret dan mati. Cara yang benar kalian membeli sayuran apapun itu ditukang sayur pagi hari lalu semuanya di jemur diatas genting (atau diatas seng/besi biar cepat layu) sampai layu sedikit berwarna kekuningan, pas sore hari baru kalian kasih karena kadar airnya pasti sudah menurun ingat beri makan kelinci dari sore mulai jam 6 sampai malam biar mirip lingkungan asli mereka jadi pagi sampai siang lepaskan mereka sore sampai malam biarkan mereka makan didalam kandang. Cara ini juga agar anda mudah membersihkan kandang dan kotorannya.

Selain sayuran ada juga pakan kelinci yang lain misalkan anda tidak punya waktu untuk menjemur sayur, anda bisa beli pelet ikan paling banter 10ribu itu juga dah banyak loh ada pula pelet khusus kelinci yang banyak tersedia di supermarket atau petshop tapi harganya mahal sekitar 30ribu.

Nah mudahkan tips and triknya selain 5 hal diatas dalam memelihara kelinci ataupun binatang lainnya hal terpenting adalah komitmen, jangan sampai kalian giat di awal tapi malas di akhir karena pet ia a part of family tips ini manjur terbukti dari kelinci-kelinci saya yang sudah satu tahun lebih umurnya (sekalipun beli dipinggir jalan) binatang yang dipelihara dengan baik dan benar dalam kurungan mempunyai waktu hidup yang lebih panjang ketimbang di alam.Kelinci juga bukan binatang bodoh ia akan mempelajari kebiasaan lingkungannyaPERAWATAN

Sistem Pencernaan Kelinci.Gambar ini bukan untuk mengukur, tetapi cukup mirip untuk menjelaskan pada anda seperti apa system pencernaan kelinci. Kelinci makan dan mengunyah makanannya sekitar 300 kali dan “memutar’ makanannya ke kedua sisi rongga mulut, dan makanan turun ke esophagus  (kerongkongan). Makanan masuk ke lambung, tetapi reaksi sebenarnya bukan disana. Lambung menyimpan makanan dan isinya disterilisasi dan dipindahkan ke usus halus.

Page 6: Pakan Kelinci

Di usus halus, 90% protein, karbohidrat dan gula diserap dari makanan.  Kemudian bahan-bahan berserat yang tidak dicerna bergerak dan diseleksi. Serat bergerak ke colon (usus besar) dan membentuk tinja yang keras. Sisa makanan yang siap untuk dicerna bergerak ke caecum yang lebih besar dari lambung. Tinja keras yang melewati caecum digerakkan ke colon dalam gerakan memutar dan membentuk bola-bola bulat dan keras (lihat gambar di bawah)

Ada 2 kelenjar bau di kedua sisi di samping anus. Bau -bauan ini disimpan pada tinja keras saat tinja tersebut melewati anus. Karena itu, kelinci menggunakan tinja ini untuk menandai daerah kekuasaannya di setiap sudut ruang keluarga anda!

Caecum adalah sebuah organ rumit yang mencerna kembali makanan. Caecum  merupakan batas antara usus halus dan usus besar. Caecum berisi enzim-enzim dan bakteri pemecah makanan. Setiap 3-8 jam sehari caecum berkontraksi dan mendorong bahan-bahan tersebut kembali ke colon dimana bahan-bahan tsb dibungkus oleh sejenis lendir, kemudian keluar melewati anus (bentuknya seperti setangkai buah anggur berwarna coklat, tapi ukurannya jauh lebih kecil) dan si kelinci langsung memakan “cecothropes” ini . Yuck! (lihat cecothropes pada gambar di bawah, sebelah kiri). Untungnya, hal ini biasanya terjadi pada malam hari. Si kelinci mencerna kembali cecothropes untuk mendapatkan lebih banyak nutrisi. Ini adalah bagian yang sangat penting dari proses pencernaan agar kelinci anda tetap sehat!

Page 7: Pakan Kelinci

Organ Pencernaan Kelinci. Kelinci memiliki sistem pencernaan yang amat rumit, dan mereka tidak dapat mencerna semua makanan dengan cara yang sama baiknya. Sebagai contoh, mereka dapat mencerna fruktosa (zat gula pada buah-buahan) dengan sangat baik, namun kemampuan untuk mencerna gula jenis lain sangat rendah. Karenanya permen dan kue-kue manis dapat membuat kelinci menjadi sangat sakit. Hal ini disebabkan karena gula dan zat-zat makanan yang tidak dapat dicerna oleh usus halus kelinci akan menumpuk di cecum, dan memancing bertambahnya bakteri produsen racun yang menyebabkan banyak penyakit pada kelinci.Kelinci dewasa menyerap protein (sampai 90%) di usus halus mereka, namun tergantung pada sumbernya. Protein dari alfalfa, sebagai contohnya, tidak dapat dicerna oleh kelinci. Kelinci sangat payah dalam hal mencerna selulosa (Fraga 1990) hal ini merupakan paradoks bagi hewan pemakan tumbuhan. Daya cerna yang lemah terhadap serat dan kecepatan pencernaan kelinci untuk menyingkirkan semua partikel yang sulit dicerna menyebabkan kelinci membutuhkan jumlah makanan yang besar (Sakaguchi 1992)

Proses pencernaan dimulai di mulut, dimana makanan akan diremukkan oleh gigi. Ketika seekor kelinci makan, ia akan mengunyah kira-kira 300 kali dan mencampurkannya dengan liurnya. Ketika makanan sudah terasa halus, kelinci akan menelan makanan melewati kerongkongan dan makanan akan berpindah ke lambung, disana kontraksi otot akan meremas dan memutar makanan, memisahkan partikel-partikel dan mencampurkan mereka dengan cairan lambung. Namun fungsi utama lambung sendiri sebagai organ penyimpanan dan sterilisasi sebelum makanan dipindah ke usus halus.

Bagian penting dari pencernaan baru akan dimulai di usus halus, dimana asam lambung dineutralisir dan enzim-enzim dari hati dan pankreas dicampur dengan makanan. Enzim ini penting untuk mencerna dan menyerap karbohidrat, protein, lemak dan vitamin. Kemudian 90% fruktosa, protein, dan sari-sari makanan lain akan diserap, namun selulosa dan serat lain yang tidak dapat dicerna dengan baik (termasuk kulit pohon yang sering digerogoti kelinci maupun serat yang ada di pellet mereka) akan disingkirkan.

Mungkin anda berpikir, partikel yang besar akan tersangkut dalam organ pencernaan sedangkan yang kecil akan keluar dengan mudah? Tidak. Justru sebaliknya. Partikel-partikel tidak tercerna yang kecil-kecil serta jenis makanan lain yang terdeteksi sebagai tidak dapat dicerna, akan dikirim ke cecum untuk difermentasi, namun partikel besar akan dengan cepat dibuang ke usus besar dan dikeluarkan oleh tubuh dalam bentuk kotoran yang bundar-bundar.

Page 8: Pakan Kelinci

Dalam cecum, bakteri akan mencerna selulosa, hampir semua jenis gula, sari-sari makanan dan protein berlebih yang tidak tercerna di usus halus. Setiap 3 sampai 8 jam cecum akan berkontraksi dan memaksa material yang ada di dalamnya untuk kembali ke usus besar, dimana sisa-sisa tersebut akan dilapisi oleh lendir, dan berpindah ke anus. Sisa-sisa ini akan menjadi kotoran yang berbentuk seperti anggur hitam kecil-kecil yang disebut “cecothropes” atau “cecal pills”. Untungnya, proses ini lebih sering terjadi dimalam hari. Kelinci biasanya akan memakan cecothropesnya kembali langsung dari anus untuk mencerna kembali sari-sari makanan yang tidak tercerna tadi dan menerima nutrisi yang lebih banyak. Meski terlihat sangat menjijikan, proses ini sangat penting bagi pencernaan kelinci dan menjaga agar kelincimu tetap sehat!

Sedangkan partikel-partikel besar dari serat yang tidak tercerna yang dibuang ke usus besar akan membentuk kotoran keras berbentuk bundar (fecal pills). Cecal pills berbentuk anggur dan sedikit basah karena terbentuk dari sisa-sisa makanan dan partikel serat kecil. Fecal pillsberbentuk bulat dan keras karena terbentuk dari serat kasar dan dibuang secara melingkar. Maka, ketika fecal pills ini terlihat lembek (apalagi berair) hal itu dapat berarti terdapat kondisi tidak normal dalam pencernaan kelincimu.

Created by : Skitty

Sumber :

Fraga, M. 1990. Effect of type of fibre on the rate of passage and on the contribution of soft feces to nutrient intake of finishing rabbits. Journal of Animal Science 69:1566-74.

Sakaguchi, E. 1992. Fibre digestion and digesta retention from different physical forms of the feed in the rabbit. Comparative Biochemistry and Physiology 102A, no. 3: 559-63.

Cheeke, P. R. 1987. Digestive Physiology. Pp 20-32 in Rabbit Feeding and Nutrition. Orlando, FL: Academic Press http://www.rabbit.org/journal/ http://www.hopperhome.com http://www.carrotcafe.com

MAKANAN KELINCI

Sedapat mungkin kita memberikan pakan kepada kelinci seperti halnya pada kondisi di alam habitanya yaitu; hijauan (tidak mengandung getah), biji-bijian (jagung, kedelai, dan kacang tanah), umbi-umbian (wortel dan ubi jalar), rumput (bahan serat) dan daun-daunan (daun brokoli, daun wortel, labu dan sebagainya). Namun tidak semua jenis yang tersebutkan sebelumnya baik untuk kelinci; misalnya kubis, sawi, dan kangkung karena jika diberikan berlebihan dapat menyebabkan diare, gas, kembung dan bahkan kematian. Termasuk hijauan yang mengandung getah tidak disarankan diberikan kepada kelinci. Sehingga beberapa hijauan seperti daun pepaya maupun daun pisang dapat diberikan tetapi dalam keadaan sudah dilayukan. Selain jenis makanan tersebut ada alternatif untuk kepraktisan yaitu pelet, tentunya yang mengandung nutrisi dan konsentrat yang seimbang.

Sebagai bahan referensi, untuk di peternakan kami pola makan kelinci adalah sebagai berikut: pukul 7 pagi biasa kami berikan campuran jagung halus, konsentrat, mineral, dan katul. Pada

Page 9: Pakan Kelinci

siangnya kami berikan “buahnya” yaitu wortel atau kacang panjang, sedangkan pada sore hari sekitar pukul 4 atau 5 sore kami beri rumput kering serta sedikit porsi dari makan pagi.

 RUMPUT.Rumput adalah bagian yang paling penting dari makanan kelinci. Anda juga bisa memberikan Timothy Hay (rumput kering jenis Timothy, banyak dijual di pet shop terkemuka). Namun, jika tidak ada Timothy hay, rumput yang biasa tumbuh di pekarangan rumah pun bisa diberikan untuk kelinci, selama tidak mengandung obat-obatan atau pestisida.

Rumput sangat penting untuk memenuhi kebutuhan serat kelinci, sehingga mencegah terjadinya penyumbatan di saluran cerna. Rumput juga sehat untuk pertumbuhan gigi kelinci karena  harus dikunyah. Gigi kelinci tumbuh terus menerus, dan mengunyah akan menjaga gigi tetap tajam sehingga pertumbuhan gigi tidak terlalu cepat. Pertumbuhan gigi kelinci yang terlalu cepat akan membuat kelinci merasa tidak nyaman saat makan, bahkan bisa menimbulkan luka dan infeksi di rongga mulut. Selain itu, rumput juga dapat membuat kelinci merasa kenyang sehingga dia tidak menggigit-gigit barang-barang yang ada di dekatnya, misalnya kabel computer, kaki meja, dll. Berikan rumput sebanyak mungkin (tidak terbatas), tetapi sesuaikan agar rumput habis dalam waktu 1-2 hari. Taruh rumput di kotak pasir dan ganti setiap 1-2 hari sekali. Kelinci suka buang air sambil mengunyah. Kelinci dapat diberikan rumput segera setelah disapih induknya.

SAYUR-SAYURAN. Sayur-sayuran menyediakan lebih banyak nutrisi dan air untuk kelinci anda. Tetapi, ingatlah bahwa beberapa jenis sayuran dapat membuat tinja kelinci lebih lunak, bahkan mebuat kelinci diare. Karena itu, cobalah memberikan jenis sayuran baru sedikit saja, dan tambahkan porsinya jika tidak terjadi apapun pada kelinci anda. Selain itu, pastikan untuk mencuci sayur-sayuran tersebut sebelum diberikan pada kelinci dan sisakan sedikit air (jangan dikeringkan) untuk kelinci anda. Berikan kelinci anda bermacam-macam jenis sayuran (2-3 macam setiap hari). Kelinci memiliki jumlah ujung saraf perasa yang jauh lebih banyak dari manusia dan seperti manusia, kelinci juga menikmati makanannya. Selada dapat diberikan, tetapi hanya varietas yang berdaun hijau tua yang mengandung cukup nutrisi. Hindari selada bonggol dan salad dressing!

Di bawah ini adalah jenis-jenis sayuran yang boleh diberikan untuk kelincianda , dan kandungan kalsiumnya per cangkir sayuran (makin rendah kadar kalsiumnya, makin baik) :

1. Daun bit                      (46 mg)2. Brokoli                        (42 mg)3. Wortel dan daunnya    (30 mg)4. Daun lobak                 (105 mg)5. Selada air                    (40 mg)6. Daun dandelion           (103 mg)7. Daun kubis                   (94 mg)8. Selada romaine             (20 mg)9. Selada bokor                (38 mg)10. Daun mustard               (58 mg)11. Peterseli & seledri        (78 mg)12. Daun paprika                  (6 mg)

Page 10: Pakan Kelinci

13. Radijs dan daunnya        (28 mg)14. Daun ketumbar15. Daun chicory                 (180 mg)16. Daun kacang-kacangan (kedelai, kacang merah, kacang tanah, kacang panjang)17. Daun jagung dan daun pembungkus jagung18. Daun ubi jalar dan umbinya19. Daun petai20. Kangkung (sedikit saja)21. Daun dan tangkai apel22. Tomat (sedikit saja)

Kelinci juga suka rempah-rempah seperti daun mint, kemangi, rosemary, daun adas, dll dalam jumlah kecil.

Yang tidak boleh diberikan untuk kelinci:

1. Kacang-kacangan  — semua jenis kacang-kacangan tidak boleh diberikan untuk kelinci. Selain itu,  acang-kacangan yang telah dikeringkan bisa menyumbat saluran pencernaan.

2. Bit3. Kol (bisa membuat kembung)4. Daun /biji/tanaman kopi dan teh5. Jagung (2x seminggu masih diperbolehkan, tetapi jangan tiap hari karena bisa

menyebabkan diare). Jagung kering juga dapat menyumbat saluran cerna.6. Kacang hijau7. Bawang (bawang merah, bawang Bombay, bawang putih)8. Kacang tanah, kenari, macadamia, dll9. Kacang polong (kacang polong kering dapat menyumbat saluran cerna)10. Rebung11. Bayam (mengandung kadar kalsium oksalat yang tinggi)12. Sayuran yang dicampur dalam bungkusan (banyak yang mengandung bayam)13. Sawi (segala jenis sawi: sawi hijau, sawi putih, dll)14. Kentang15. Terong16. Daun tomat

BUAH-BUAHAN.

Buah-buahan adalah cemilan yang paling baik untuk kelinci, dan di bawah ini adalah daftar buah-buahan yang aman dikonsumsi oleh kelinci. Hindari cemilan manusia seperti sereal, kacang-kacangan, roti (roti panggang tanpa mentega/toast sangat baik untuk kelinci), cokelat dan biji-bijian seperti crackers, pasta atau “rabbit treat” yang mengandung kadar biji-bijian, jagung dan gula yang tinggi yang banyak dijual di pet shop.

Buah-buahan yang berserat tinggi sangat baik, dan sebaiknya diberikan dalam potongan-potongan kecil sebagai cemilan.  Tingginya kadar gula dapat mengganggu keseimbangan

Page 11: Pakan Kelinci

mikroorganisme di caecum, jadi cobalah berikan buah-buahan yang disebut dibawah ini dalam jumlah yang terbatas:

1. Apel (jangan berikan bijinya-bijinya beracun)2. Pear3. Kesemek (peach)4. Papaya5. Strowberi6. Raspberi7. Pisang8. Anggur (singkirkan bijinya)9. Nanas10. Coba berikan tangkai apel sebagai bahan kunyahan kelinci… kelinci suka mengunyah

dan tangkai apel aman. Banyak kayu beracun untuk kelinci, jadi berhati-hatilah!

PELET KELINCI. Pellet adalah butiran-butiran penuh nutrisi untuk memberi makan dengan mudah dan mempercepat pertumbuhan. Pellet sebenarnya dibuat untuk kelinci yang diproduksi secara komersil (diambil daging, bulu, atau untuk laboratorium), dan bukan untuk kelinci peliharaan. Mengapa pellet tidak dianjurkan? Pellet mengandung kalori yang tinggi — kelinci anda dapat menjadi gemuk. Kelinci akan lebih suka memakan pellet (karena lebih mudah dikunyah dan rasanya enak) daripada rumput, yang dapat memperlambat proses pencernaan dan menimbulkan penyakit saluran cerna. Pellet tidak memberikan kunyahan yang cukup, dan tidak baik untuk pertumbuhan gigi kelinci. Kelinci hanya memerlukan beberapa kali kunyahan untuk menghancurkan pellet. Konsistensi pellet yang kering tidak menyediakan cukup cairan yang sangat penting untuk kesehatan ginjal kelinci. Saat ini, telah diproduksi pellet yang bermutu baik; pellet yang terbuat dari rumput Timothy jauh lebih baik daripada pellet yang terbuat dari rumput Alfalfa, karena rumput alfalfa memiliki kalori yang tinggi. Pellet tidak boleh menjadi makanan utama bagi kelinci peliharaan. Pellet tidak boleh diberikan terus-menerus! Pellet dapat diberikan untuk kelinci yang sedang dalam masa penyembuhan yang harus menambah berat badannya. Pellet yang terbuat dari rumput alfalfa boleh diberikan pada masa ini. Pellet tidak boleh diberikan bersamaan dengan cemilan, kecuali jika anda sedang membujuk kelinci anda untuk makan; tetapi coba berikan juga sayur-sayuran dan rumput.

AIR. Kelinci membutuhkan banyak air bersih agar tetap sehat. Ada mitos yang beredar bahwa kelinci tidak membutuhkan air, tapi mitos ini salah besar. Kelinci rumahan memerlukan air. Mangkuk berdasar tebal atau botol minum kelinci (dapat dibeli di pet shop dan swalayan besar) dapat digunakan untuk tempat minum kelinci. Pilihlah mangkuk yang tidak mudah dijatuhkan oleh kelinci. Ganti air setiap 1-2 kali sehari. Kelinci yang memakan sayuran segar yang telah dibilas terlebih dahulu akan minum lebih sedikit, tetapi jangan pernah menyingkirkan air dari kelinci anda. Air bersih harus tersedia setiap saat. Air seni kelinci dapat berubah warna, tergantung pada makanan yang dimakannya dan pigmen pada tanaman tersebut. Warna kuning sampai kemerahan dapat ditemukan pada air seni. Air seni yang berwarna putih dapat disebabkan karena kelebihan kalsium.

Page 12: Pakan Kelinci

CEMILAN KELINCI. Cemilan kelinci dapat berupa buah – buahan (segar maupun kering), umbi – umbian (wortel, ubi jalar, radijs) dan cemilan buatan pabrik yang dapat dibeli di petshop.

(http://indorabitfans.tripod.com)

PENCEGAHAN PENYAKIT

Pemilihan bibit yang baik adalah sangat diperlukan jika Anda ingin memeliharanya untuk diternak-kan. Daya tahan tubuh yang tinggi, umur yang panjang dan produktivitas yang tinggi merupakan faktor penentu keberhasilan.

Hindari memelihara kelinci dalam jumlah yang besar dan lingkungan yang kecil/sempit. Berilah ventilasi yang cukup untuk setiap kandang kelinci. Bentuk kandang yang tertutup

dengan alas kawat akan mengakibatkan ventilasi udara mengalir dari bawah keatas dan jenis ventilasi seperti ini adalah tidak disukai kelinci.

Sesekali, bawalah kelinci Anda untuk menikmati sinar matahari pada saat hari tidak terlalu panas.

Jagalah selalu kandang kelinci Anda bersih dan tetap kering, perhatikan kebersihan tempat makan dan minumnya, hal ini dapat mencegah dan meminimalisir penyebaran kuman penyakit.

Selalu isolasi beberapa minggu untuk kelinci-kelinci yang baru anda dapatkan dari manapun jika ingin dikumpulkan dengan peliharaan anda yang lain.

Selalu isolasi kelinci yang dicurigai terkena infeksi penyakit, jika Anda senang merawat peliharaan anda maka selalu dahulukan merawat kelinci yang sehat dan rawatlah kelinci yang sakit pada proses terakhir.

Lindungilah kelinci Anda dari lingkungan yang dapat membuat kelinci terganggu (misal daerah yang bising, berasap, perubahan temperature yagn ekstrim jika dipelihara diruang terbuka, dll), hewan-hewan pengganggu/pencari mangsa (kucing, tikus, anjing, musang, dll). Faktor-faktor ini dapat membuat kelinci anda stress.

Biarkan kelinci Anda dapat menikmati masa istirahatnya sesuai dengan siklus hidupnya. Kelinci memeliki ke-aktifannya pada masa menjelang subuh dan sore hari.

Mengenal Penyakit dan Obat KelinciSudah seharusnya kalau kita pelihara kelinci harus paham dan mengenal jenis-jenis penyakit kelinci, karena saat ini jumlah kematian kelinci yang di sebabkan penyakit cukup tinggi, bisa berkisar 15% – 40%. Kematian yang paling tinggi terjadi dari masa kelahiran hingga penyapihan.

Penyakit bisa terjadi di sebabkan oleh  beberapa hal, misalnya :1. Kelemahan dalam menjaga sanitasi kandang2. pemberian pakan berkualitas jelek,3. volume pakan kurang,4. air minum kotor atau kurang,5. kekurangan zat nutrisi (protein, vitamin, mineral),

Page 13: Pakan Kelinci

6. tertular kelinci lain yang menderitasakit,7. perubahan cuaca,8. dll

Kelinci sakit menunjukkan gejala yang cukup mencolok. Antara lain lesu, nafsu makan hilang, mata sayu, dan suhu badan naik turun. Untuk kelinci yang sakit baiknya di masukkan ke kandang karantina, untuk di rawat sendiri.Berikut daftar penyakit kelinci yang sering menyebabkan kematian :

* Enteritis KompleksPenyakit ini menyerang alat pencernaan, dan menjadi penyebab kematian paling umum pada kelinci di peternakan. Korbannya anak-anak kelinci yang masih menyusu. Anak kelinci yang sembuh dari penyakit ini pertumbuhan selanjutanya kurang baik. Dikalangan peternak, penyakit ini di kenal dengan beberapa nama, antara lain kembung, mencret, dan bloat. Penyebabnya bisa karena udara lembap, basah, atau terkena angin malam secara langsung, dan cuaca jelek. Kembung juga bisa di sebabkan salah makanan, karena perbandingan serat kasar,protein, dan lemak tidak tepat. Gejala kembung, kelinci berdiri dengan posisi membungkuk, kaki depan agak maju. Daun telinga turun, mata suram memincing. Gigi berkerokot menahan sakit. Kelinci tampak haus, selalu mendekati air minum. Kaki depan di masukkan ke dalam tempat air minum. Ketika buang kotoran, warnanya hijau gelap, bau, lendir menggantung pada dubur. Penyebabnya kandungan serat kasar pakan terlalu tinggi, lebih dari 22%. Pengobatannya dapat dilakukan dengan menyingkirkan hijauan dan air minum yang tersedia.Selama satu hari kelinci diberi pakan hay atau daun kacang kering, diobati dengan antibiotik yang di berikan pada makanan induk yang sedang menyusui atau ke dalam air minumnya. Setelah sembuh dapat diberi pakan seperti biasa. Secara umum enteritis kompleks terjadi karena kelinci salah makanan, jenis makanan yang di berikan tidak cocok atau sering berubah macamnya, terlalu banyak makan hijauan basah, cuaca jelek,kondisi kandang jelek, dan anak kelinci terlalu cepat disapih. Kelinci dewasa yang kurang serat kasar, atau anak kelinci yang terlalu banyak memeperoleh serat kasar juga mudah terserang enteritis kompleks.

* Pasteurellosis

Penyakit ini sering menyerang kelinci dewasa, baik jantan maupun betina. Penyakit ini menyerang alat pencernaan. Penyebabnya kuman Pasteurella multocida. Serangan dimulai dari saluran pencernaan bagian atas. Infeksinya menjalar pada organ-organ lain, terutama uterus, testicles, dan kelenjar susu.Penyakit ini dikenali dengan gejala seperti hidung berair, dagu basah dan berbau, muka kusut, nafsu makan kurang, nafas terdengat berbunyi. Penyakit ini disebabkan oleh bakteri Pasteurella multocida (P. multocida) yang dapat mengakibatkan gangguan keluhan pada kelinci namun secara umum berdampak pada gangguan sistem pernafasan atau disebut secara umum sebagai pasteurellosis atau ketika menyerang ke sistem pernafasan biasa disebut (CRD complex / Complicated Chronic Respiratory Disease atau komplikasi saluran pernafasan kronik)  Pencegahannya dapat dengan membuang kotoran yang lebih sering dengan dikombinasikan adanya ventilasi yang baik dapat mengurangi timbulnya penyakit karena pasteurellosis.

Page 14: Pakan Kelinci

* Young Doe SyndromePenyakit ini terjadi pada kelinci-kelinci betina pada kelompok kelahiran yang pertama dan kedua. Penyebabnya adalah septicemia akibat mastitis sehingga terjadi bengkak pada kelenjar susu. Kuman stapphylorus aureus memasuki kelenjar susu melaui luka pada kelenjar atau puting susu. Karena mastitis, suhu badan induk panas, nafsu makannya kurang. Puting susu bengkak dan keras, sehingga induk tak mau menyusui anaknya. Anaka-anak kelinci mati karena tak mendapatkan susu dari induknya. Induk sakit diisolasi. Penyakitnya dapat di sembuhkan kalau belum terlambat. Obatnya, suntikan dengan Penicilin, Dexatozoon, Sulmethonl, Sulfa Strong atau Oxylin. Selain itu, kandang dibersihkan, di semprot atau di cucui dengan Asepto. Anak-anak kelinci selama induknya sakit di pelihara di kandang lain, diberi Rabbit milk, atau lebih mudahnya bisa di berikan susu kambing etawa sebagai alternatif.

* KokkidiosisPenyakit ini terutama menyerang kelinci yang di pelihara di atas lantai. Penyebabnya kuman parasit (protozoa) yang menyerang usut atau hati. Parasit yang menyerang hati banyak menimbulkan kematian pada anak kelinci. Hati yang terserang kokkidiosis terlihat bercak-bercak puktih kalau di bedah. Penularan penyakit lewat mulut. Bibit penyakit lewat mulut. Bibit penyakit tertelan lewat makanan, air minum, atau sesuatu yang mengandung penyakit yang dijilati kelinci.Pada musim hujan yang panjang dan kondisi peternakan kotor, serangan penyakit ini mudah sekali timbul. Gejala nya kokkidiosis antara lain nafsu makan turun, badan kurus, lesu, dan berat badan terus merosot. Gigi berkerot-kerot menahan sakit, beraknya mencret bercampur darah atau berlendir putih. Pengobatannya, kelinci sakit di obati dengan obat-obatan yang mengandung sulfa untuk menghambat diare. Misalnya, sulfa quinoxalin, Trisulfa, Sulfa Strong, dan Noxal. Dapat juga diobati dengan Stop Diare yang mengandung Tetracycline, atau Eludron yang berupa obat tetes. Sanitasi kandang dan lingkungan dilakukan ketat. Kandang harus bersih dan berventilasi baik. Udara dalam kandang pun segar karena sirkulasinya bagus. Membatasi kunjungan orang dipeternakan dan menjaga kualitas ransum agar bersih dan bermutu baik juga harus dilakukan.

* SembelitPenyakit ini menunjukkan gejala tak bisa berak. Kencing sedikit sekali. Kelakuan kelinci sangat gelisah. Penyebabnya, pemberian ransum kering kurang diimbangi dengan kebutuhan air minum yang cukup. Imbangan serat kasar dalam ransum kering dengan pakan hijauan kurang tepat. Kelinci kurang gerak karena kandang terlalu sempit. Pengobatannya dilakukan dengan memberi kelinci air minum sebanyak-banyaknya. Sediakan banyak hijauan, sayuran, atau buah-buahan. Selain itu, lepaskan kelinci di luar kandang agar mendapat udara segar dan bergerak sebanyak-banyaknya. Pakan yang seimbang antara ransum kering dan hijauan dapat mencegah terjadinya sembelit. Air minum dicukupi, tambahkan vitamin dan mineral untuk pelengkap gizinya. Kandang yang sudah sempit diganti dengan yang lebih lebar agar kelinci yang tinggal di dalamnya nyaman.

* PilekGejalanya mudah hidung kelinci mengeluarkan lendir berwarna jernih atau keruh, selain itu juga sering bersin-bersin. Kaki depan selalu berusaha menggaruk hidung. Kaki dan bulu badannya ikut basah. Mata sembap, basah, berair. Penyebab penyakit susah dipastikan, mungkin bakteri atau virus. SIfat penyakit sangat menular, menyerang selaput lendir pada saluran hidung. Infeksi

Page 15: Pakan Kelinci

dapat menyebar ke tenggorok dan paru sehingga menimbulkan sesak napas. Langkah penanganannya, penderita harus di rawat. Hidung yang penuh ingus disemprot larutan antiseptik, kerak yang mengeras dibersihkan dengan air hangat. Obati kelinci dengan antibiotik seperti Penicilin atau Anticold. Penyakit pilek mudah timbul kalau lingkungan kandang lengas dan basah. Sirkulasi udara yang jelek cepat membantu penyebarannya. Penularan pilek dapat dicegah kalau sanitasi kandang baik, populasi kandang tidak padat, volume pakan cukup dan tinggi nilai gizinya, ternak banyak bergerak, dan cukup mendapat sinar matahari pagi setiap hari.

* PneumoniaRadang paru menyerang alat pernapasan, yaitu paru-paru. Penyebabnya kuman Pasteurella Multocida. Gejalanya, kepala sering diangkat tinggi-tinggi karena susah bernapas. Mata dan telinga kebiru-biruan, kadang-kadang keluar cairan bernanah. Kotorannya encer. Penyakit ini biasanya menyerang kelinci yang kondisi badannya agak menurun, terutama induk menjelang melahirkan anak kedua atau ketiga kalinya. Penyebab awal,kelinci di kandang sering terkena aliran angin langsung., udara di dalam kandang lembap, dan pakan bergizi buruk.Penyakit radang paru sukar disembuhkan, kecuali kalau penderita memperoleh pengobatan ketika gejala sakit masih pada tahap permulaan. Obatnya Penicillin, Oxylin, atau Sulfa Strong yang diberikan lewat suntikan.

* KudisPenyakit ini menimbulkan gatal-gatal. Bagian tubuh yang terserang mula-mula kepala, lalu menjalar ke mata, hidung, kaki, dan kemudian seluruh tubuh. Penyebabnya kutu Sarcoptes Scabiei sehingga penyakitnya disebut scabesiosis alias kudis. Kutu kudis berbentuk hampir bulat, berkaki empat pasang. Kutu jantan berukuran 0,2-0,24 mm, sementara betina 0,33-0,6 mm, kutu berkembang biak dengan telur, sekali bertelur 40-50 butir. Kutu betina masuk di bawah kulit dengan merusak lapisan kulit bagian atas. Kerusakan kulit menimbulkan luka dan gatal-gatal. Akibatnya timbul infeksi kulit. Kulit kemerah-merahan, bulu rontok, disertai gatal-gatal yang menyiksa. Saking seringnya kelinci menggaruk-garuk dan menggosok-gosokkan badan pada dinding kandang, seluruh badan kelinci akan penuh koreng. Badannya cepat kurus, makan tak mau, dan akhirnya bisa mati. Kelinci terkena kudis harus disingkirkan di kandang isolasi. Bersihkan kandang yang dihuni, lalu disemprot disenfektan (obat pembasmi hama; Asuntal, Neguvan, Notick) dengan cermat. Kandang dijemur dan dibiarkan kosong minimal sampai 15 hari. Untuk penanganannya,kelinci sakit di cukur bulunya di sekitar bagian yang kudisan. Cuci lukanya dengan air hangat. Setelah bersih dan di lap kering, olesi luka dengan obat kudis, misalnya salep belerang, Caviam, atau Scabicid Cream. Pengobatan dilakukan setiap dua hari sekali.

* Kanker Telinga

Penyakit ini di tandai rasa gatal dan sakit pada telinga yang terserang. Kepala sering digoyang-goyangkan dan di geleng-gelengkan. Daun telinga digosok-gosokkan segingga kulit telinganya yang putih menjadi kemerah-merahan. Cairan keluar dari jaringan yang rusak, lalu mengeras membentuk kerak. Kelinci yang terserang menjadi kurus karena gelisah dan tak tenang. Penyakit ini di sebabkan kutu yang hidup di permukaan kulit sebelah dalam telinga. Pada pangkal telinga agian dalam terdapat endapan sisik kekuning-kuningan. Kelinci yang sehat hidup berdekatan dengan penderita harus ikut diobati karena penyakit mudah menular. Bagian telinga yang

Page 16: Pakan Kelinci

terserang diolesi dengan obat pembasmi kutu. Obat dibuat dengan campuran 1 bagian jodium, 25 bagian minyak kelapa, dan 10 bagian alkohol. Obat di oleskan menggunakan kapas.

Rumput Timoty dan Alfalfa

Daun ALFALFA dan rumput TIMOTHY adlh pakan ternak yg sangat baik dibandingkan

hijauan atau rumput lain krn kaya akan kandungan protein, vitamin dan mineral,

selain diberikan dlm keadaan segar pada ternak/hewan peliharaan, daun alfalfa

dan rumput timothy juga dijadikan hay(rumput kering) yg bnyk dijual dipetshop

dgn harga kisaran 30-60rb/kg.

Alfalfa kaya akan berbagai zat gizi. Kandungan klorofilnya sangat tinggi,

sehingga tumbuhan yang banyak dimanfaatkan daunnya ini dipercaya bisa

menyembuhkan bermacam penyakit, mulai dari perut kembung sampai kanker.

Kata alfalfa mungkin masih terasa asing di telinga orang Indonesia. Tanaman

alfalfa memang belum banyak dibudidayakan di sini, meski berbagai produknya

banyak dijual di pasaran. Salah satunya dalam bentuk suplemen.

Sejak abad ke-6, alfalfa (Medicago sativa) telah digunakan oleh bangsa Cina

untuk mengobati batu ginjal dan kembung. Alfalfa juga dipercaya dapat

menyembuhkan berbagai macam penyakit seperti kanker dan kencing manis. Di Eropa,

alfalfa dikenal sebagai “obat rakyat” yang sangat baik untuk memperlancar

kencing.

Alfalfa merupakan tanaman kacang-kacangan yang tumbuh di berbagai kondisi iklim,

dengan kemampuan adaptasi cukup baik, sehingga tersebar di berbagai belahan

dunia. Amerika Serikat merupakan produsen alfalfa terbesar hingga saat ini.

Namun, tanaman ini juga dibudidayakan di Eropa, Australia, Amerika Selatan,

Afrika Selatan, Cina, dan Timur Tengah. Di Indonesia, tanaman ini mulai

dibudidayakan,

Page 17: Pakan Kelinci

Pakan ternak

tanaman alfalfa dapat hidup tiga hingga 12 tahun, tergantung varietas dan iklim

di mana tanaman itu hidup. Tingginya bisa mencapai satu meter, memiliki akar

yang sangat panjang hingga mencapai 4,5 meter.

Keunggulan itulah yang menyebabkan alfalfa mampu bertahan hidup, sekalipun saat

terjadi kekeringan. Tanaman alfalfa berbunga sekitar bulan Juni sampai Agustus.

Bunga selanjutnya berkembang menjadi buah yang berisi biji alfalfa.

Alfalfa berasal dari Iran. Masyarakat Arab menyebutnya sebagai “bapak makanan”.

Penyebaran tanaman ini ke berbagai belahan dunia diduga terjadi pada zaman

perunggu. Zaman dulu digunakan sebagai pakan kuda tentara Persia. Penyebarannya

sendiri diperkirakan melewati daerah Asia Tengah.

Amerika Serikat mulai mengenal alfalfa sekitar tahun 1860, yang berasal dari

Chile. Pada awalnya tanaman ini digunakan sebagai pakan sapi, domba, kuda, dan

kambing. Alfalfa tinggi nilai gizinya sebagai pakan ternak.

Seperti pada jenis tanaman kacang-kacangan lainnya, pada akar alfalfa terdapat

bakteri Rhizobium yang mampu memfiksasi (mengikat) nitrogen. Hal inilah yang

membuat alfalfa dapat dijadikan pakan ternak dengan kandungan protein tinggi,

tergantung pada ketersediaan nitrogen di dalam tanah.

Keuntungan lain dibandingkan dengan tanaman pakan ternak lainnya adalah memiliki

rendemen tertinggi. Selain digunakan sebagai pakan ternak, alfalfa juga

dikonsumsi manusia, terutama bagian daunnya.

Studi secara ekstensif sudah banyak dilakukan terhadap alfalfa. Seluruh bagian

tanaman ini mengandung komponen yang bersifat fungsional bagi tubuh, seperti:

saponin, sterol, flavonoid, kumarin, alkaloid, vitamin, asam amino, gula,

protein, mineral, dan komponen gizi lainnya. Juga mengandung serat (dietary

Page 18: Pakan Kelinci

fiber) dalam jumlah cukup banyak dan dapat berfungsi sebagai antikolesterol.

Alfalfa dikenal sebagai salah satu tumbuhan dengan kandungan gizi sangat tinggi.

Kandungan kalsium, klorofil, karoten, dan vitamin K yang cukup tinggi,

menjadikan alfalfa sebagai salah satu suplemen yang sering dikonsumsi manusia.

Saponin pada akar alfalfa dapat menghambat peningkatan kolesterol dalam darah

hewan percobaan yang diberi pakan tinggi kolesterol (sebesar 25 persen).

Sayangnya, saponin juga memiliki efek negatif, yaitu bersifat hemolitik dan

dapat mengganggu metabolisme vitamin E.

Keunggulan lain alfalfa adalah memiliki kandungan vitamin dan mineral cukup

lengkap. Vitamin yang terkandung dalam alfalfa adalah: vitamin A, thiamin

(vitamin B1), riboflavin (vitamin B2), niasin (vitamin B3), vitamin B5, vitamin

B6, vitamin C, vitamin K, dan asam folat. Mineral unggulan, yakni kalsium, besi,

magnesium, fosfor, tembaga, dan seng. Jumlah vitamin dan mineral tersebut dapat

dilihat pada tabel.

Tabel. Kandungan gizi per 100 gram Alfalfa

Zat Gizi Kadar

Energi 23 kkal

Karbohidrat total 2,1 g

Serat pangan 2,9 g

Lemak total 0,7 g

Protein 4,0 g

Vitamin A 155 IU

Vitamin C 8,2 mg

Vitamin K 30,5 mg

Asam folat 36 mkg

Page 19: Pakan Kelinci

sumber: www.nutritiondata.com

Sebetulnya hampir seluruh tumbuhan hijau mengandung vitamin K. Namun, kandungan

vitamin K dalam 100 gram alfalfa cukup tinggi, yang dapat memenuhi 38 persen

dari total kebutuhan tubuh dalam sehari. Hal ini dapat menjadikan alfalfa sebagi

salah satu sumber vitamin K bagi tubuh.

Vitamin K sangat penting untuk pembentukan protein dan penggumpalan darah pada

saat terjadi luka. Vitamin K juga dapat berfungsi sebagai zat antihemolitik,

khususnya saat terjadi perdarahan, seperti pada orang-orang yang sedang

melakukan terapi antibiotik dan bagi penderita diare kronis.

Yang Lupus Dilarang Makan Bijinya

Pepatah kuno mengatakan “makanlah sewaktu lapar dan berhentilah sebelum

kenyang”. Pepatah tersebut ingin mengatakan bahwa segala sesuatu yang dimakan

berlebihan, justru akan berakibat buruk bagi tubuh.

Sama halnya dengan klorofil, konsumsi yang berlebihan justru dapat mengakibatkan

lelah yang luar biasa. Karena itu, sangat dianjurkan untuk mengonsumsi klorofil

sesuai dosis yang telah ditetapkan.

Saat ini alfalfa banyak tersedia dalam bentuk suplemen. Di Amerika dan

Australia, bagian daun yang masih muda biasa dikonsumsi sebagai salah satu bahan

salad. Di Cina, alfalfa biasanya direbus dan digunakan sebagai obat herbal.

Selain itu, alfalfa juga sering dibuat jus.

Untuk membuat minuman alfalfa dari daun keringnya juga cukup mudah. Caranya sama

seperti menyeduh teh. Selain itu, alfalfa juga sering digunakan dalam sup.

Meskipun alfalfa mempunyai khasiat yang cukup baik, konsumsi alfalfa oleh

manusia harus dibatasi karena kandungan serat yang sangat tinggi. Daun alfalfa

yang sudah dikeringkan digunakan sebagai suplemen dalam bentuk tablet, bubuk,

Page 20: Pakan Kelinci

dan teh.

Selain daun, biji tanaman ini juga dapat dikonsumsi, tetapi tidak dianjurkan

bagi penderita lupus (systemic lupus erythematosus) karena mengandung asam amino

beracun L-canavanine yang diduga dapat mengakibatkan lupus-like syndrome.

Beragam Fungsi Klorofil

Klorofil berperan dalam proses fotosintesis pada tumbuh-tumbuhan. Fotosintesis

adalah proses menyerap dan menggunakan energi sinar matahari, untuk mengubah

karbondioksida dan air jadi karbohidrat dan oksigen.

Klorofil memiliki manfaat sangat banyak, khususnya bagi tubuh manusia, terutama

jika dikonsumsi dalam dosis tepat.

1. Pembersih

Klorofil bermanfaat sebagai desinfektan dan antibiotik selama perang dunia,

sebelum morfin ditemukan. Sampai kini klorofil digunakan untuk program pembersih

kotoran. Klorofil mendorong proses detoksifikasi, membersihkan jaringan tubuh

beserta bakteri dan parasit yang ada dalam jaringan sakit. Klorofil mengeluarkan

racun kimia sintetis, seperti boraks dan formalin. Kerjanya seperti memandikan

bagian dalam tubuh kita.

Molekul klorofil punya ekor hidrofobik yang masuk ke dalam hidrokarbon dinding

sel tubuh dan menariknya keluar, seperti sabun melepaskan minyak dari tangan.

Termasuk golongan hidrokarbon adalah pestisida, narkotika, flavor makanan, dan

lain-lain.

Hati membongkar senyawa kimia sintetis tersebut, mengeluarkannya dari aliran

darah. Klorofil membantu kerja hati, sehingga tidak bekerja terlalu berat.

2. Penguat otak alami

Kadar asam nukleat dan asam amino pada klorofil dapat memenuhi kebutuhan otak

Page 21: Pakan Kelinci

akan protein, terutama neuropeptida (bagian otak yang mengolah pikiran dan emosi

positif).

3. Pemberi energi

Klorofil mampu mensintesis oksigen dan karbohidrat, sehingga dapat dijadikan

sumber energi.

4. Pembentuk sel darah merah

Klorofil adalah pembuat sel darah merah tercepat. Klorofil memiliki kemiripan

struktur dengan hemoglobin dalam darah manusia, hanya atom sentral Fe2+ pada

hemoglobin diganti dengan Mg2+ pada klorofil. Kemiripan struktur dan fungsi

antara klorofil dan hemoglobin menjadikan klorofil dapat digunakan sebagai zat

antianemia.

5. Membantu imunitas

Klorofil merangsang produksi sel darah putih yang bertugas melawan serangan

mikroorganisme penyebab penyakit dan memperkuat sistem kekebalan tubuh dengan

pasokan antitumor, antikuman, dan sebagainya, untuk menghambat pertumbuhan

bakteri, infeksi jamur, dan luka di saluran pencernaan. Antibakteri juga dapat

mengatasi bau mulut, bau badan, serta mencegah. kerusakan gigi dan gusi.

Penghancur Radikal Bebas

Daun alfalfa merupakan salah satu sumber klorofil, empat kali lebih tinggi

daripada sayuran biasa. Telah banyak dilakukan kajian ilmiah tentang khasiat

klorofil, di antaranya sebagai pembersih dalam tubuh, pembentuk sel darah,

pengatur keseimbangan asambasa tubuh, peningkat daya tahan, serta pengganti sel

yang rusak.

Klorofil dari alfalfa umumnya tersedia dalam bentuk ekstrak dan dijadikan

suplemen. Sebagai obat, klorofil digunakan dalam pencegahan ataupun pengobatan

Page 22: Pakan Kelinci

berbagai jenis penyakit seperti kanker, radang, anemia, konstipasi, antibakteri,

dan lain-lain.

Alfalfa mengandung lebih dari seratus komponen bioaktif yang bermanfaat bagi

kesehatan. Salah satu komponen paling dominan adalah saponin glukosida. Komponen

saponin pada alfalfa mencapai 2-3 persen. Penelitian pada hewan percobaan

menunjukkan saponin dapat membantu menurunkan kadar kolesterol darah.

Klorofil merupakan zat hijau daun (pigmen hijau) yang terdapat pada semua

makhluk hidup yang melakukan fotosintesis. Klorofil termasuk zat yang sudah

ribuan tahun akrab dengan sel-sel tubuh manusia. Zat yang berwarna hijau atau

hijau kebiruan ini merupakan sel hidup pertama yang tumbuh di atas muka bumi,

yaitu dalam bentuk lumut (blue-green algae).

Lumut tersebut telah tumbuh sekitar tiga setengah miliar tahun lalu, sedangkan

sel-sel organisme lainnya baru muncul sekitar 650 juta tahun lalu. Meski begitu,

sampai saat ini, bagaimana proses terbentuknya klorofil di dalam struktur

tumbuh-tumbuhan masih merupakan misteri.

Sejak-lama klorofil dipercaya memiliki khasiat untuk panjang umur. Berbagai

penelitian masa kini sudah membuktikan bahwa mereka yang lebih banyak

mengonsumsi makanan tinggi klorofil memiliki kualitas kesehatan yang lebih baik.

Klorofil memiliki hampir semua zat gizi yang diperlukan tubuh dalam komposisi

seimbang. Klorofil juga kaya zat antiperadangan, antibakteri, antiparasit, dan

zat-zat berkhasiat obat lainnya.

Klorofil telah diteliti memiliki aktivitas biologis, yaitu sebagai antioksidan

dan antikanker. Klorofil dan beberapa senyawa turunannya pada awalnya dianggap

sebagai prooksidan, yaitu zat yang dapat memicu terjadinya oksidasi di dalam

tubuh yang menghasilkan radikal bebas. Dalam perkembangannya, klorofil justru

Page 23: Pakan Kelinci

berperan sebagai antioksidan atau penghancur radikal bebas, terutama jika

dikonsumsi pada jumlah tertentu.

Oleh:

Prof. DR. Made Astawan

Ahli Teknologi Pangan dan Gizi

SUMBER:SENIOR

Alfalfa atau yang dalam bahasa latinnya disebut Medicago sativa adalah sejenis

tanaman herba tahunan dengan ciri berakar tunggang, batang menyelusur tegak dari

dasar kayu dan tingginya berkisar 30-120 cm, serta daun tersusun tiga.

Tangkai daun berbulu dan berukuran 5-30 mm. Kedalaman akar alfalfa dapat

mencapai 2-4 meter. Saat memulai perkembangan batang, tunas aksiler di bagian

bawah ketiak daun akan membentuk batang sehingga mahkota pada bagian dasar

menjadi pangkal dan tunas aksiler di atas tanah membentuk percabangan.

Perbungaan tersusun pada tandan yang padat dengan bunga kecil berwarna kuning.

Tumbuhan ini mampu hidup hingga 30 tahun, bergantung dari keadaan lingkungan.

Alfalfa juga memiliki bintil (nodul) akar yang mengandung bakteri Rhizobium

meliloti sehingga dapat menambat atau mengikat nitrogen dari atmosfer untuk

keperluan tumbuhan.

Alfalfa bisa dibudidayakan bersamaan dengan beberapa tanaman lain, seperti

kembang telang (Clitoria ternatea), Cenchrus ciliaris, Macroptilium bracteatum,

dan lain-lain. Tanaman alfalfa lebih tahan terhadap kekeringan bila dibandingkan

tanaman kacang-kacangan lainnya. Hal ini dikarenakan akar yang panjang dan

tanaman memiliki kemampuan melakukan dormansi (tidak aktif) saat musim kemarau

yang parah. Saat mencapai kelembaban tertentu, alfalfa dorman dapat kembali

aktif.

Page 24: Pakan Kelinci

Musim penanaman alfalfa biasanya berlangsung pada peralihan musim , namun

pertumbuhan utama terjadi pada awal musim panas. Tumbuhan ini memerlukan waktu

penyinaran yang panjang. Perkebangan perbungaan dari setiap kultivar alfalfa

bisa berbeda satu dengan lainnya karena lama penyinaran yang diperlukan juga

berbeda.

Alfalfa tahan terhadap herbisida seperti benazolin, bentazon, dan asam

2,4-Diklorofenoksiasetat. Apabila ingin menanam alfalfa saja (monokultur),

terutama pada musim hujan, dapat digunakan propizamida untuk mencegah

pertumbuhan gulma yang mengganggu.

Pada tahap pembenihan, irigasi umumnya diperlukan. Untuk mencegah hama dan

penyakit, penyemprotan fungisida dan insektisida diperlukan dalam masa

penanaman. Beberapa agen penyebab penyakit pada alfalfa adalah Xanthomonas

alfalfa, Alternaria solani, Fusarium oxysporum, Rhizoctonia solani, Phytophthora

megasperma, dan Uromyces striatus. Pada waktu panen, biji-bijian biasanya

disemprot dengan pengering tanaman untuk mempercepat pengeringan. Waktu panen

yang tepat adalah ketika polong-polongan berisi biji sudah 65-75% berwarna

coklat gelap.

Alfalfa dimanfaatkan sebagai pakan ternak untuk sapi perah dan sapi potong,

domba, dan kambing. Selain itu Alfalfa juga digunakan untuk rotasi tanaman

pangan karena alfalfa bisa mengikat kandungan nitrogen, memperbaiki struktur

tanah, dan mengontrol gulma untuk tanaman berikutnya yang akan dibudidayakan.

Sebagai pakan ternak, tanaman ini memiliki kandungan protein, vitamin, dan

mineral yang tinggi. Untuk melakukan budidaya alfalfa, kondisi tanah yang harus

diperhatikan adalah pH atau tingkat keasaman berkisar 6,3-7,5 dan kandungan

garam dalam tanah tidak boleh terlalu tinggi. Selama masa aktif pertumbuhannya,

Page 25: Pakan Kelinci

alfalfa tidak membutuhkan tanah yang basah.

Budidaya alfalfa sebagai pakan ternak dilakukan untuk beberapa tujuan, yaitu

penggembalaan dan konservasi. Alfalfa dapat ditanaman sendiri ataupun sebagai

campuran di antara rumput tropis dan sub-tropis. Bibit alfalfa juga banyak

ditanaman sebagai kecambah untuk makanan manusia.

Alfalfa banyak diproduksi karena nilai nutrisi dan produksinya yang

menguntungkan, selain itu tanaman ini juga disebutkan memiliki rasa yang enak.

Dibandingkan dengan pakan ternak dari tanaman lainnya, alfalfa memiliki

kandungan protein dan kalsium yang tinggi, tetapi energi termetabolisme dan

kadar fosfor di dalamnya relatif rendah. Alfalfa juga termasuk berserat rendah

sehingga mudah mencapai rumen (perut besar) dan mudah dicerna oleh hewan ternak.

Dengan pemberian irigasi, tanaman alfalfa dapat memproduksi 25-27 ton per hektar

kadar kering pada tahun pertama dan turun hingga 8-15 ton per tahun pada tahun

ketiga. Produksi tersebut bergantung pada densitas tanaman, tingkat resistensi

hama dan penyakit, aktivitas di musim dingin, dan hujan yang mempengaruhi

kelembaban tanah. Dengan hasil produksi tersebut, penanaman alfalfa dapat

meningkatkan produksi susu pada sapi. Alfalfa yang tumbuh sepanjang tahun ini

juga mencegah terjadinya defisiensi (kekurangan) energi pada ternak dan

memperbaiki atau meningkatkan padang rumput.

Mengatasi Kelinci Mencret

obati kelinci mencret dgn tolak angin cair+madurasa. perbandingan 1:1. Biasanya kelinci mencret gak mau makan, madu sbg sumber energinya. tolak angin sbg “antibiotik” yg relatif herbal utk pencernaannya. caranya, campur madu&tolak angin, lalu di-oral ke mulutnya pake spet. rutin, dikontrol trs. biasanya sy ksh 4 jam sekali. tingkat kesembuhan yg sy alami di kandang smpe 85%. saat feses cair mulai mampet, pemberian tolak angin+madu msh tetap jgn dihentikan. hnya frekuensi dikurangi. sy pernah nyembuhkan anakan mencret yg dah tepar terkulai gak bisa berdiri (tinggal nunggu matinya), dan sekarang sudah jd pejantan tangguh dikandangku.hehehe

Page 26: Pakan Kelinci

mandiin kelinci !!!!

Buat member yg suka kelinci, pasti binggung baca informasi yg di internet. Ada article yg bilang ga boleh mandiin kelinci, ada yg bilang mandi kering, ada yg bilang boleh mandi kelinci, dan ada yg bilang mandi separuh basah, ga boleh full badan. Nah, mau percaya souce yg mana. Selepas saya survey ke sana sini, ternyata jawapan beda beda tergantung iklim negara dan culture negara.

1. Buat kelinci yg di Jepang, kelinci dianjur vet mandi dalam 2 minggu sekali atau sebulan sekali. Kerana orang Jepang fanatik dgn kebersihan, jadi mereka percaya kelinci harus sering sering dimandiin utk jaga kebersihan. Paling kelinci ga dimandiin di musim dingin.

2. Orang Eropa & US pasti ga setuju dgn cara grooming orang Jepang. Mereka percaya kelinci tu super stress jika dimandiin. Jadi sebaiknya hindarin mandi kecuali memang perlu sekali, takut kelinci stress berat & sakit. Jadi kelinci di US & Eropa jarang sekali dimandiin. Apalagi disana ada musin dingin yg super dingin, so just forget about it.

3. Kalau di Indonesia, kelinci dimandiin gimana? Boleh ga...boleh kerana cuaca sini panas, kelembapan tinggi, utk menjaga kebersihan kelinci, lebih baik kelinci dimadiin.

Di Eropa & US, cuaca kering & kelembapan rendah. Gampang sekali buat mereka jaga kebersihan kelinci. Kelinci ga gampang kotor & ga bau. Tapi di Indo kerana cuaca yg beda, kelinci gampang stress & jadi kotor & berbau. Jadi ga salah buat kita mandi kelinci. Kelinci memang bisa stress waktu pertama kali dimandiin, pet jenis lain juga mengalami hal yg sama. Tapi jika sering dimandiin, lama lama kelinci akan terbiasa dan ada yg malah suka mandi.

(contributor by care4s)

[img width=550 height=167]http://img369.imageshack.us/img369/549/rabbitbath7os.jpg[/img]

Cara mandi kelinci ala Jepang (Japanese style). Direkonmandasi oleh vet Jepang.

1. Sikat bulu untuk mengangkat bulu mati. Buat kelinci bulu panjang, bulu harus dirapiin atau digunting dulu sebelom mandi. Akan lebih gampang utk mengeringkan bulu kelinci dgn hair dryer jika bulu digunting pendek.

2. Kelinci di mandi di kamar mandi. Pakai air hangat (yg panas sedang, jgn terlalu panas). Siram air perlahan lahan ke badan kelinci. Jangan pakai shower, kerana kelinci takut bunyi shower. Hindarin kepala & jgn masuk air ke telinga. Pakai anduk basah lap muka & telinga kelinci.

3. Pakai shampoo kelinci atau shampoo kucing utk menbersihkan bulu kelinci. Pijat badan kelinci dgn sabun. Perhatikan bantat & perut kerana bagagian bawah kelinci lebih kotor dibanding bahagian kelinci yg lain. Kaki kelinci dibersihkan dgn shampo 2 kali supaya kaki kelinci benar benar bersih. 

4. Masuk kelinci ke bak yg berisi air yg ga terlalu hangat. Bersihkan semua shampoo yg ada pada kelinci. Kelinci harus benar benar bebas dari shampoo kerana sisa shampoo yg tertinggal di kulit kelinci akan buat kulit kelinci gatal. Kelinci kemudian dikeringkan dgn anduk. Selepas tu, pakai hair dryer supaya bulu kelinci benar benar kering. Bulu yg ga 100% kering akan mengundang penyakit.__________________Jng gunakan forum untuk JUALAN yach     22-02-08, 05:42 PM #2 NitaLuv PoPpy&hOkA

   Join Date: Feb 2008Location: JakartaPosts: 489   Re: kelinci mandi (pic here) ini buat nyempurnain atikel diatas. gw ambil dari website hebat, tapi tulisan gw juga lho. jadi mestinya gak bakal diomelin sih 

20 LANGKAH SEDERHANA MEMANDIKAN KELINCI KESAYANGAN KITA

Page 27: Pakan Kelinci

[img width=550 height=365]http://img.photobucket.com/albums/v235/fairuzs/01siapkanperlengkapanmandi.jpg[/img] 

01. Siapkan perlengkapan mandi kelinci, sebelum kita memulai memandikannya. krn semuanya harus sistematis. jgn nanti selesai mandi baru cari2 hairdryer or handuknya. bisa kedinginan kalo lama cari2 barangnya dulu. antara lain bak mandi, alas utk menyabuni kelinci, beberapa handuk bersih yg kering, sisir, bedak, hairdryer (ini wajib utk jenis bulu panjang) dsb

[img width=550 height=365]http://img.photobucket.com/albums/v235/fairuzs/02tuangairhangatkebakmandi.jpg[/img] 

02. Masukkan air hangat suam kuku kedalam 1/4 ukuran bak mandi kelinci.

[img width=550 height=365]http://img.photobucket.com/albums/v235/fairuzs/03masukkankelincikebakmandi.jpg[/img] 

03. Masukkan kelinci dgn perlahan ke dalam bak mandi. ingat selalu arahkan kelinci membelakangi kita, utk mencegah cakarannya ke muka atau tubuh kalo mrk berontak

[img width=550 height=365]http://img.photobucket.com/albums/v235/fairuzs/04siramdgnairhangat.jpg[/img] 

04. Siram perlahan kelinci dgn air hangat dari arah belakang ke depan. hati2 jgn sampai masuk ke telinga, hidung dan mulut. bila perlu dan kelinci sudah biasa, boleh ditutup telinganya dgn kapas. agar tidak termasuki oleh air

[img width=550 height=365]http://img.photobucket.com/albums/v235/fairuzs/05pijatagarairmasukkesela2rambut.jpg[/img] 

05. Pijat-pijat dan sibak rambut kelinci dgn jari tangan, agar air dapat masuk sempurna sampai kedalam

[img width=550 height=365]http://img.photobucket.com/albums/v235/fairuzs/06berishampookeseluruhbody.jpg[/img]

06. Berikan shampoo merata ke seluruh tubuh. boleh pake shampoo bayi yg bebas perih dimata atau shampoo kitten (bayi kucing).

[img width=550 height=365]http://img.photobucket.com/albums/v235/fairuzs/07pijatlembutbiarshampoomerata.jpg[/img] 

07. Sekali lagi pijat-pijat lembut agar shampoo benar2 merata. pijatan juga bisa membuat senang bagi kelinci sebagai terapi utk tulang punggungnya

[img width=550 height=365]http://img.photobucket.com/albums/v235/fairuzs/08telingajugadiberishampoo.jpg[/img] 

08. Bersihkan bagian tubuh yg susah dijangkau mereka atau mudah kotor, seperti bagian luar dan dalam telinga, sekitar anus dan telapak kaki. bersihkan dgn lembut

[img width=550 height=365]http://img.photobucket.com/albums/v235/fairuzs/09bilasdgnairhangat.jpg[/img] 

09. Bilas hingga bersih dgn air hangat agak shampoonya hilang. lakukan dengan segera. walau boleh mandi kasihan juga kalo direndam lama2 dalam air.

[img width=550 height=365]http://img.photobucket.com/albums/v235/fairuzs/10bilaslagisampaishampoobersih.jpg[/img] 

10. Pindahkan ke bak lain yg masih bersih, dan bilas sekali lagi utk memastikan agar shampoo or conditionernya benar2 sempurna hilang dari tubuh11. Angkat dan tiriskan dgn handuk bersih yang kering. handuk yg lembut lebih bagus dari handuk kasar. krn akan melindungi tubuhnya dari gesekan ketika mengeringkan mereka.

[img width=550 height=365]http://img.photobucket.com/albums/v235/fairuzs/12keringkandgnhanduklembutdanbersih.jpg[/img] 

12. Ganti handuk dgn yg masih kering, terutama jenis bulu panjang yg akan memakai sedikitnya 3 lapis handuk sekali mandi, krn banyak sisa air yg harus segera dikeringkan.

[img width=550 height=365]http://img.photobucket.com/albums/v235/fairuzs/13keringkandgnhairdyer.jpg[/img] 

13. Pada langkah ini, kelinci dapat dijemur dulu dalam kandang atau diangin2kan kalau cuaca mendukung. kalau tidak pengeringan menggunakan hairdryer jauh lebih baik.

[img width=550 height=365]http://img.photobucket.com/albums/v235/fairuzs/14keringkanrambutluardandalam.jpg[/img] 

Page 28: Pakan Kelinci

14, Atur suhu panas hairdyer dgn sensor alami tangan kita sendiri. kalo tangan terasa panas, jauhi hairdyer dari badan kelinci. krn mereka juga merasakan hal yg sama. lakukan pengeringan di barengin dengan tetap mengeringkan dgn handuk bersih kering.

[img width=550 height=365]http://img.photobucket.com/albums/v235/fairuzs/15keringkantelingadgncottonbud.jpg[/img] 

15. Jangan lupa nengeringkan bagian tubuh yg susah mereka bersihkan sendiri, seperti bagian dalam telinga. gunakan cottonbud dan baby oil utk membersihkannya

[img width=550 height=365]http://img.photobucket.com/albums/v235/fairuzs/16rambutbagdalamjgnlpdikeringkan.jpg[/img]

16. Setelah bagian atas kering dan bersih, jgn lupa balikkan kelinci utk mengeringkan bagian bawahnya. pastikan seluruh tubuh kelinci benar2 kering. agar tidak mengaundang jamur atau bakteri bersarang di bulunya yg masih lembab.

[img width=550 height=365]http://img.photobucket.com/albums/v235/fairuzs/17bedakitubuhbilasudahkering.jpg[/img] 

17. Taburi bedak (bisa pake bedak bayi atau bedak kitten juga), utk membantu proses pegeringan, dan mencegah kutu, serta menambah harum ketika nanti bermain dgn kita

[img width=550 height=365]http://img.photobucket.com/albums/v235/fairuzs/18guntingkukudepandanbelakang.jpg[/img] 

18. Biar tambah cantik, lakukan pedi meni utk mereka. bagi kelinci yg belum jinak banget, better pengguntingan kuku dilakukan sebelum mandi. guna mencegah cakaran mereka kalo panik. (kelinci kagetan lho, takutnya nanti denger suara panci jatuh lgi mandi bisa lompat tuh)

[img width=550 height=365]http://img.photobucket.com/albums/v235/fairuzs/19potongdanrapihkanrambutyggimbal.jpg[/img] 

19. Jangan lupa menggunting bulu2 di bagian dalam/bawah kelinci. terutama disekita anus dan kemaluannya. agar peenya tidak menempel di bulu. serta menjaga higienis pada mereka

[img width=550 height=365]http://img.photobucket.com/albums/v235/fairuzs/20siapdehbuatikutkontes.jpg[/img] 

20. Selesai sudah 20 LANGKAH SEDERHANA MEMANDIKAN KELINCI. kalo udah rapih gini, tinggal ajak jalan2 dan beri dia segera makanan dan minuman. biasanya sih mrk akan langsung lahap makan. krn proses ini sangat membuat lapar kelinci atau pemiliknya. maklum deh. minimal 1 jam proses diatas diperlukan.

ok para penyayang kelinci. sekarang udah jelas apa yg selama ini kita kuatirkan, tidak akan membuat kelinci kesayangan kita menjadi sakit atau mati. bahkan cara seperti inilah yg telah mencuri perhatian para juri, ketika bella ikut lomba kemarin. selain bersih, nurut, wangi pula 

krn teraphy diatas juga berguna utk mendekatkan diri kita terhadap kelinci. mrk semakin kenal dgn kita dan pasti menurut tentunya.

tips lain yg perlu diperhatikan:

1.kenali karakter kelinci yg akan dimandikan. kalo lagi badmood, better tunda dulu aja.2.perlakukan dgn baik dan lembut, kalo perlu ajak ngobrol agar tenang dan tidak berontak3. saat ini sudah ada jenis handuk penyerap cairan yg tinggi semacam plas chamois/kanebo yg khusus untuk hewan. sangat dianjurkan sekali krn daya serapnya yg tinggi. shg mempercepat proses pengeringan rambut kelinci.4. saat memakai hairdyer, perhatikan kabelnya jgn berada di muka kelinci. pengalaman, suka digigit dan bisa berbahaya buat kita dan kelinci.5.posisi kita yg memandikan harus hati2 agar jgn sampai kena akibat dari kelinci (terutama yg besar) yg meronta dan melompat. kuku kelinci bisa merobek kulit lho. tanah keras aja sanggup digali tuh!6. jangan memandikan kelinci yg kelihatan kurang fit atau masih berumur dibawah 3 bulan7. jangan paksa kelinci utk mandi. apalagi yg gak terbiasa kena air, bisa kapok dan trauma nantinya. utk kasus ini cukup dilap dgn kain basah bersih, sebagai terapi awal sebelum mandi basah.8. usahakan sebisa mungkin kita sendiri yg memandikan, utk lbh mempererat hubungan emosional kita dgn mereka. ini berlaku bukan hanya utk kelinci aja.

Page 29: Pakan Kelinci

pellet kelinci!!!

Guys, walau mungkin pernah dibahas dulu2, tapi gapapa kan buat ngingetin kita lagi terutama yg baru kenalan ama kelinci ttg jenis2 makanan produk olahan yg terbaik yg pernah kita berikan utk piaraan kita semua.

1. pellet tanpa merk:

biasanya dijual dalam kemasan plastik dan bisa dibeli kiloan. murah banget, tapi agak meragukan. kelinci sih suka, dan bisa cepet gemuk. tapi ampas kelapa yg dibuat sebagai bahannya, kalo lama bisa menimbulkan bau tengik.

2. raos bungkus hijau:

rata2 kelinci suka. walau agak keras dan gak jelas bener apa nggak komposisi yg terkandung didalamnya. produk bandung. murah meriah. tapi sayang gak ada tanggal produksi maupun kedaluarsanya. pernah suatu kali beli raos 10 kotak, yang 4 kotak berjamur gitu. setelah dicek, ternyata bungkus plastik didalamnya bolong kecil2, hingga jadi lembab.

3. rabbitfood bungkus putih: gak beda jauh sama raos, cuma beda kemasan doang kayaknya.

4. vitakraft:

kalo baru pertama dikasih, rata kelinci agak kurang suka. tapi lama2 sih suka juga dia. tapi rada pemilih krn itemnya yg 'rame'. kalo liat kandungan dan containsnya ini yg paling bagus walau paling mahal dikelasnya. kalo kelinci cuma semata wayang, cocok banget pake vitakraft. ada pilihan yg junior utk baby dan anak2nya.

5. extravital:

lbh cocok utk kelinci dewasa, krn isinya berukuran jumbo. sama bagus dgn vitakraft. dan lengkap dng data expirednya. sekresi yg dikeluarkan padat dan tidak berbau.

6. britter bunny:

makanan baru produk thailand yang lumayan miring harganya utk kelas makanan pet rabbit. tapi sayang mempengaruhi warna pipisnya. dan krn kandungannya terbuat dari sayuran, maka gak beda 'harum' hasil britter bunny dgn makan kangkung . kayaknya gak bisa dijadiin makanan utama. kudu dicampur, sebelum kelinci 'membenci' produk lain.

7. lapins hagen:

harumnya mengundang selera siapa aja. lembut tapi garing. cocok utk anak dan dewasa. harga terjangkau dan hemat krn ada kemasan besar, hasil limbah bersih tanpa bau menganggu.

8. 8in1 premium:

Page 30: Pakan Kelinci

sudah ada kandungan timothy hay didalamnya.jadi bener2 paling sempurna utk kebutuhan serat bagi kelinci. tapi harganya juga dobel . aroma dan komposisinya juga baik.

9. delicakate:

produk bagus versi murahnya dari vitakraft. lumayan bagus krn banyaknya variasi makanan yg terdiri dari biji2an. konsentrat yg sungguh baik utk pencernaan kelinci. terjangkau pula. sayangnya gak banyak yg masukkin dan beredar di indo