Negara Maju dan Negara Berkembang.docx

25
TUGAS ILMU PENGETAHUAN SOSIAL “PROFIL NEGARA MAJU DAN NEGARA BERKEMBANG” Oleh : Lutfia Bunga Fatimah ( 13 / IXA Akselerasi )

Transcript of Negara Maju dan Negara Berkembang.docx

Page 1: Negara Maju dan Negara Berkembang.docx

TUGAS ILMU PENGETAHUAN SOSIAL

“PROFIL NEGARA MAJU DAN NEGARA

BERKEMBANG”

Oleh :

Lutfia Bunga Fatimah ( 13 / IXA Akselerasi )

SMP NEGERI 1 SRAGEN

Page 2: Negara Maju dan Negara Berkembang.docx

Profil Negara Maju “Singapura”

Singapura adalah salah satu republik di Asia Tenggara dan anggota Persemakmuran, yang mencakup sekelompok pulau. Di sebelah barat dan utara berbatasan dengan Selat Johor (Malaysia), di sebelah timur dan selatan dengan Selat Singapura (Indonesia). Negara ini terletak 137 km sebelah utara garis khatulistiwa. Lokasi negara ini yang strategis, fasilitas infrastrukturnya yang berkembang pesat, kontras budayanya yang memesona, serta atraksi wisatanya, semua berkontribusi terhadap kesuksesannya menjadi daerah tujuan unggulan baik untuk bisnis maupun wisata.

Page 3: Negara Maju dan Negara Berkembang.docx

Republic of Singapore

*) Nama resmi : His-chia-p’o Kung –ho-kuo (Cina Mandarin) Republik Singapura (Melayu) Singpore Kudiyarasu (Tamil) Republic of Singapore (Inggris)

Ibukota : Singapore

Lagu Kebangsaan : “Majulah Singapura”

Bentuk Pemerintahan : Republik

Kepala Negara : Presiden

Kepala Pemerintahan : Perdana Menteri

Bahasa Negara : Mandarin, Inggris, Melayu, Tamil

Agama Negara : Budha, Islam, Hindu, Kristen, dll.

Luas Negara : 710,2 km2

Jumlah Penduduk : ±4.987.600

Pendapatan/kapita : $52.839

Mata uang : Dollar Singapura

Page 4: Negara Maju dan Negara Berkembang.docx

1. Sejarah Singapura

Daerah Singapura pertama kali disebut dalam catatan bangsa China di abad ke 3,

yang menyebut Singapura sebagai “Pu-luo-chung” (“pulau di ujung semenanjung”). Tak

banyak yang diketahui tentang sejarah pulau ini di masa itu, tapi keterangan apa-

adanya ini berbeda dengan masa lalu Singapura yang penuh warna. Di abad ke 14,

Singapura menjadi bagian dari kerajaan besar Sriwijaya, dan dikenal sebagai Temasek

(“Kota Laut”). Terletak di titik pertemuan jalur perjalanan laut di ujung Semenanjung

Malaya, Singapura telah lama dikunjungi berbagai kapal, mulai dari junk China, kapal

dagang India, dhow Arab, kapal-kapal perang Portugis sampai kapal layar Bugis.

Selama abad ke 14, pulau kecil namun berlokasi strategis ini mendapat nama baru

“Singa Pura” (“Kota Singa”). Menurut legenda, seorang pangeran Sriwijaya yang datang

melihat seekor hewan yang ia kira singa, dan lahirlah nama modern Singapura ini

(“Singapore” dalam bahasa Inggris). Inggris mengisi bagian penting berikutnya dalam

kisah Singapura ini. Selama abad ke 18, mereka melihat perlunya sebuah “rumah

singgah” strategis untuk memperbaiki, mengisi bahan makanan, dan melindungi

armada kerajaan mereka yang semakin besar, serta untuk menahan kemajuan bangsa

Belanda di wilayah ini. Dengan latar belakang politik seperti inilah Sir Stamford Raffles

mendirikan Singapura atau Singapore, sebagai tempat perdagangan. Kebijakan

perdagangan bebas berhasil menarik para pedagang dari seluruh penjuru Asia, bahkan

dari negeri-negeri jauh seperti Amerika Serikat dan Timur Tengah.

Di tahun 1824 , hanya lima tahun setelah pendirian Singapura modern, populasi

bertumbuh pesat dari hanya 150 menjadi 10.000. Di tahun 1832 , Singapura menjadi

pusat pemerintahan Straits Settlements (Wilayah Pemukiman Teluk) untuk daerah

Penang, Malaka dan Singapura. Pembukaan Terusan Suez di tahun 1869 dan

penemuan telegraf dan kapal uap memperbesar peran penting Singapura sebagai

pusat perdagangan yang semakin meningkat antara Timur dan Barat.

Page 5: Negara Maju dan Negara Berkembang.docx

Singapura juga menjadi lokasi militer di abad ke 14, ketika terlibat dalam

perebutan Semenanjung Malaya antara kerajaan Siam (kini Thailand) dan Majapahit

dari Jawa. Lima abad kemudian, kembali Singapura menjadi lokasi peperangan besar

selama Perang Dunia II. Singapura sempat dianggap sebagai benteng yang tak

tertembus, tapi Jepang berhasil menguasai pulau ini di tahun 1942 . Setelah perang,

Singapura menjadi Crown Colony (koloni Tahta Inggris). Tumbuhnya nasionalisme

menjadikan terbentuknya pemerintahan mandiri di tahun 1959 dan akhirnya pada

tanggal 9 Agustus 1965 Singapura menjadi republik merdeka.

Presiden Negara Singapura Saat Ini

Page 6: Negara Maju dan Negara Berkembang.docx

2. Geografi Singapura

Singapura terletak di kawasan Asia Tenggara tepatnya diantara Malaysia dan Indonesia di selatan Semenanjung Malaka. Letak Singapura sangat strategis karena terletak di jalur silang pelayaran internasional. Secara astronomis, Singapura terletak di antara 1°15’LU - 1°30’LU dan 103°38’BT - 104°BT. Negara ini memiliki batas perairan Selat Johor di sebelah Utara dan Barat, serta Selat Singapura di sebelah Timur dan Selatan.

Singapura terdiri atas pulau utama (Pulau Singapura) dan sekitar 50 pulau kecil yang mengelilinginya. Negara ini beriklim tropis dan mempunyai dua musim, yaitu musim hujan yang sejuk (November- Maret) dan musim kering yang panas (April - September). Sementara itu, pada bulan September - November dan bulan Maret - April mengalami musim pancaroba.

Pembangunan di Singapura dilakukan dengan pesat, sehingga menjadi sebuah negara yang sukses dari segi ekonomi. Dengan pendapatan perkapita yang setara dengan negara-negara Eropa Barat. Bahkan mata uangnya termasuk dalam jajaran lima mata uang terkuat dunia (Poundsterling, US Dollar, Yen, Euro, dan Dollar Singapura).

Singapura merupakan salah satu negara terpadat di dunia. Sekitar 85% dari rakyatnya tinggal di rumah susun yang disediakan oleh Dewan Pengembangan Perumahan.

Page 7: Negara Maju dan Negara Berkembang.docx

3. Potensi Alam Memiliki banyak pulau yang mengelilingi pulau utama. Banyak memiliki waduk yang dapat dimanfaatkan sebagai irigasi dan

sumber energi. Memiliki letak strategis, terutama di jalur pelayaran Keadaan di daratan utama relative rata atau datar sehingga

pembangunan fisik dapat dilaksanakan ke segala arah tanpa adanya

rintangan alam yang berarti.

4. Iklim Singapura memiliki iklim stabil. Hal ini dicirikan oleh suhu yang seragam dan

tekanan dan hujan yang berlimpah. Singapura telah dilambangkan sebagai hutan hujan tropis. Singapura memiliki iklim konstan dan iklim semacam ini menarik wisatawan sepanjang tahun. Suhu bervariasi dari 22oC - 34oC. Kelembabannya rata-rata adalah 85% - 90% pada pagi hari dan 55% - 60% pada siang. Jika hujan lebat kelembaban relatif bahkan bisa mencapai 100%. Pertengahan bulan-bulan dalam setahun, bulan Juni dan Juli merupakan bulan-bulan terpanas dan bulan November dan Desember dianggap sebagai musim hujan dicirikan oleh lahan basah dan kelembaban tinggi. Suhu terendah pernah tercatat 19.4oC dan suhu tertinggi mencapai 35.8oC. Penempatan geografis yang strategis dari Singapura, yaitu dekat dengan khatulistiwa.

Beberapa orang mungkin tidak suka bulan yang basah dan becek bulan November dan Desember, namun selama 10 bulan menawarkan kondisi iklim yang hebat bagi wisatawan. Botanic Garden (Taman Botani) yang terawat sangat baik dan menawarkan tempat dengan pemandangan yang indah bagi wisatawan maupun warga lokal Singapura. Dengan kondisi iklim yang cocok bagi tiap orang untuk menyesuaikan itulah mengapa setiap orang ingin mengunjungi Singapura setidaknya sekali dalam seumur hidup. Sebuah pulau yang merupakan rumah yang sesuai dengan kebutuhan seseorang dan semua. Dengan keramahan dan kebaikan dari warga Singapura membuat kunjungan ke Singapura benar-benar berharga. Globalisasi telah memukul dunia dan semakin banyak negara yang menjadi negara industri terus mencabut budaya dan asal muasal dari negara mereka.

Page 8: Negara Maju dan Negara Berkembang.docx

5. PolitikKonstitusi Singapura berdasarkan sistem Westminster karana Singapura

merupakan bekas jajahan Inggris. Posisi Presiden adalah simbolis dan kekuasaan pemerintahan berada di tangan perdana menteri yang merupakan ketua partai politik yang memiliki kedudukan mayoritas di parlemen. Arena politik dikuasai oleh Partai Aksi Rakyat (PAP) yang telah memerintah sejak Singapura merdeka. Pemerintah PAP sering dikatakan memperkenalkan undang-undang yang tidak memberi kesempatan tumbuhnya penumbuhan partai-partai oposisi yang efektif. Cara pemerintahan PAP dikatakan lebih cenderung kepada otoriter daripada demokrasi yang sebenarnya. Namun, cara pemerintahan tersebut berhasil menjadikan Singapura sebuah negara yang maju, bebas daripada korupsi dan memiliki pasar ekonomi yang terbuka. Para ahli politik menganggap Singapura sebuah negara yang berideologi “Demokrasi Sosialis”.

6. Sistem Pemerintahan

Singapura adalah sebuah negara kecil yang lokasinya berdekatan dengan

Indonesia. Bentuk pemerintahan Singapura adalah Republik dimana kekuasaan

pemerintahan dijalankan kabinet yang dipimpin oleh Perdana Menteri. Pemilihan

Umum di Singapura dilaksanakan setiap 5 tahun sekali.Singapura menganut sistem

pemerintahan parlementer dimana perdana menteri bersama para menteri baik secara

bersama - sama ataupun sendiri - sendiri bertanggung jawab kepada parlemen.

Selama ini yang terjadi di Singapura, kabinet dibentuk berdasarkan pada

kekuatan yang ada di dalam parlemen. Sehingga para anggota kabinet secara

keseluruhan mencerminkan kekuatan yang ada di dalam parlemen. Parlemen di

Sigapura bisa menjatuhkan kabinet setiap saat, demikian juga sebaliknya, atas presiden

Singapura juga bisa membubarkan parlemen dan memerintahkan untuk diadakan

pemilihan umum. Presiden melakukan itu atas dasar saran dari perdana menteri.

Karena kabinet merupakan cerimnan dari ekkuatan parlemen, maka masa jabatan

kabinet tidak bisa ditentukan dengan pasti. Selian itu, kedudukan kepala negara di

Singapura tidak dapat diganggu gugat namun kepala negara tetap diminta

pertanggungjawabannya atas pelaksanaan jalannya pemerintahan.

Selama ini pemerintah Singapura sangat concern terhadap kesejahteraan

warganya. Dengan pendapatan perkapita yang tinggi serta sistem pemerintahan yang

memihak kepada warga negaranya membuat Singapura menjadi negara favorit tujuan

Page 9: Negara Maju dan Negara Berkembang.docx

para pekerja urban yang datang dari berbagai penjuru dunia sehingga saat ini

penduduk Singapura didominasi oleh kaum pendatang dengan berbagai latar belakang

pekerjaan. Apalagi sikap pemerintah Singapura yang tidak sembarangan melakukan

kerjasama ekstradisi dengan negara lain membuat negara ini layaknya surga bagi para

buron di banyak negara.

7. Kondisi Penduduk

Singapura merupakan salah satu negara yang paling padat di dunia. 85% dari

rakyat Singapura tinggal di rumah susun yang disediakan oleh Dewan Pengembangan

Perumahan (HDB). Penduduk Singapura terdiri dari mayoritas etnis Tionghoa (77,3%),

etnis Melayu yang merupakan penduduk asli (14,1%), dan etnis India (7,3%), dan etnis

lainnya (1,3% ). Mayoritas rakyat Singapura menganut agama Buddha (31,9%) dan Tao

(21,9%). 14,9% rakyat Singapura menganut agama Islam, 12,9% menganut agama

Kristen, 3,3% Hindu, dan lainnya 0,6%, sedangkan sisanya (14,5%) tidak beragama.

Singapura terdiri atas multietnis (Melayu, Cina, India, dan Eropa). Tata kehidupan

masyarakatnya merupakan perpaduan antara budaya Timur dan budaya Barat.

Singapura mempunyai empat bahasa resmi, yaitu Inggris, Mandarin, Melayu, dan

Tamil. Bahasa Melayu adalah bahasa nasional Singapura tetapi lebih bersifat simbolis;

ia digunakan untuk menyanyikan lagu kebangsaan (Majulah Singapura) dan juga

sewaktu latihan dan dalam perbarisan pasukan tentera dan polisi. Pemerintah PAP

lebih cenderung dengan menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar

(lingua franca) dan penggunaan bahasa Melayu hanya terbatas kepada kaum Melayu

saja. Hanya segelintir daripada kaum Tionghoa dan India yang fasih dalam bahasa

nasional (mayoritas daripada mereka telah melewati masa Singapura sebelum

merdeka).

Page 10: Negara Maju dan Negara Berkembang.docx

8. Tingkat Pendidikan

Siswa masuk sekolah dasar pada usia 7 tahun dan melanjutkan pendidikan selama

6 tahun, pada akhir masa pendidikan mereka menjalani Primary School Leaving

Examination(PSLE). Ada empat pelajaran di sekolah dasar, yaitu bahasa Inggris,

matematika, sains, dan bahasa ibu. Semua pelajaran diajarkan dan diujikan dalam

bahasa Inggris kecuali "bahasa ibu" yang diajarkan dan diujikan dalam bahasa Melayu,

Mandarin (Cina) atau Tamil. Sementara "bahasa ibu" merujuk pada bahasa utama

secara internasional, dalam sistem pendidikan Singapura sebutan ini digunakan untuk

merujuk pada bahasa kedua atau tambahan karena bahasa Inggris adalah bahasa

utama. Sekolah dasar negeri tidak membebankan biaya sekolah, tetapi bisa saja

muncul biaya tak terduga.

Setelah sekolah dasar, siswa masuk ke sekolah menengah selama 4 – 5

lima tahun. Ada banyak pelajaran di sekolah menengah, yaitu bahasa Inggris, bahasa

ibu, geografi, sejarah, matematika dasar, matematika tingkat atas, kimia, fisika, biologi,

bahasa Perancis dan bahasa Jepang.

Siswa rata-rata mempelajari tujuh sampai delapan pelajaran, tetapi sudah umum

bagi siswa untuk mengambil lebih dari delapan pelajaran. Pada akhir sekolah

menengah, siswa menjalani ujian Singapore-Cambridge GCE 'O' Level dan hasilnya

menentukan jenisj alur pendidikan pasca-menengah yang akan mereka teruskan. Biaya

sekolah di kebanyakan sekolah menengah negeri dibulatkan sampai 5 SGD setelah

disubsidi pemerintah. Tetapi, ada sekolah-sekolah menengah swasta yang

membebankan ratusan dolar untuk biaya sekolah setiap bulannya.

Tidak semua siswa masuk ke sekolah menengah. Banyak di antaranya yang

meneruskan pendidikan ke institut pendidikan vokasiseperti Institute of Technical

Education (ITE), tempat mereka lulus dengan sertifikat vokasi. Siswa lainnya

meneruskan pendidikan ke Singapore Sports School atau sekolah dengan program

terintegrasi sehingga mereka dapat melompati ujian Singapore-Cambridge GCE 'O'

Level secara bersamaan.

Page 11: Negara Maju dan Negara Berkembang.docx

Berikut Universitas di Singapura

a) National University of Singapore (NUS)

Universitas tertua dan terbesar di Singapura ini berulangkali masuk ke jajaran 30 besar universitas terbaik dunia dan bahkan pada tahun 2011 masuk urutan ketiga universitas terbaik di Asia versi QS World University Ranking.

Universitas ini memiliki 16 fakultas dan sekolah, yang mengajarkan dari ilmu sosial, bisnis, komputer, kedokteran gigi, teknik, hukum, sampai ilmu kedokteran. Program MBA NUS juga termasuk yang bermutu paling baik dan menjadi incaran para mahasiswa.

b) Nanyang Technological University (NTU)

Universitas yang satu ini terkenal dengan sekolah tekniknya yang terbesar di Singapura. Didukung oleh fasilitas kampus yang baik, universitas ini memacu bidang riset. Universitas ini memiliki sekitar 33 ribu mahasiswa sarjana dan pascasarjana yang kuliah di berbagai fakultas, seperti fakultas teknik, fakultas bisnis, dan fakultas ilmu sosial. Jurusan favorit di NTU adalah Ilmu komputer. Jurusan tersebut merupakan salah satu yang terbaik di dunia.

Page 12: Negara Maju dan Negara Berkembang.docx

c) Singapore Management University (SMU)

Belum begitu lama didirikan, tepatnya tahun 2000, namun universitas yang satu ini punya nama tersendiri untuk bidang manajemen. Sejumlah program studi seperti manajemen bisnis, ekonomi, akuntansi, manajemen sistem informasi, hukum dan ilmu sosial sudah mampu menarik tak kurang dari 7.000 mahasiswa dari jenjang sarjana sampai pascasarjana untuk kuliah di salah satu universitas terbaik di Singapura ini.

d) Singapore University of Technology and Design

Untuk bidang desain, sebaiknya Anda menoleh ke Singapore University of Technology and Design. Universitas yang masih sangat muda ini punya fokus untuk mengembangkan keilmuan di bidang desain, teknologi, dan ilmu pengetahuan.

9. Kemajuan di Bidang Ekonomi

Singapura memiliki ekonomi pasar yang sangat maju, yang secara historis berputar

di sekitar perdagangan entrepôt. Bersama Hong Kong, Korea Selatan dan Taiwan,

Singapura adalah satu dari Empat Macan Asia. Ekonominya sangat bergantung pada

ekspor dan pengolahan barang impor, khususnya di bidang manufaktur yang mewakili

26% PDB Singapura tahun 2005 dan meliputi sektor elektronik, pengolahan minyak

Bumi, bahan kimia, teknik mekanik dan ilmu biomedis. Tahun 2006, Singapura

memproduksi sekitar 10% keluaran wafer dunia.

Singapura memiliki salah satu pelabuhan tersibuk di dunia dan merupakan pusat

pertukaran mata uang asing terbesar keempat di dunia setelah London, New York dan

Tokyo. Bank Dunia menempatkan Singapura pada peringkat hub logistik teratas dunia.

Ekonomi Singapura termasuk di antara sepuluh negara paling terbuka, kompetitif dan

inovatif di dunia. Dianggap sebagai negara paling ramah bisnis di dunia, ratusan ribu

ekspatriat asing bekerja di Singapura di berbagai perusahaan multinasional. Terdapat

juga ratusan ribu pekerja manual asing.

Letak Singapura yang sangat strategis membuat sektor perdagangan dan jasa

berkembang sangat cepat, bahkan terbesar di Asia Tenggara. Singapura menyediakan

berbagai fasilitas penerbangan dan pelabuhan laut dengan lengkap, sehingga

menjadikannya sebagai tempat singgah sementara (transit) kapal- kapal atau pesawat

dari berbagai maskapai yang hendak melanjutkan perjalanannya. Kondisi politik dan

keamanan yang stabil menjadikan Singapura sebagai tujuan investasi, khususnya bagi

negara-negara Barat yang hendak memperluas pasarnya di kawasan Asia.

Page 13: Negara Maju dan Negara Berkembang.docx

10. Kemajuan di Bidang Transportasi

Pelabuhan Singapura dengan Pulau Sentosa di belakang. Singapura merupakan sebuah penghubung transportasi internasional di Asia karena letaknya di berbagai rute perdagangan laut dan udara. Sebuah kereta C751B di Stasiun MRT Eunos pada sistem Mass Rapid Transit (MRT), satu dari tiga jalur angkutan kereta penumpang di Singapura. Pelabuhan Singapura, dikelola oleh operator pelabuhan PSA International dan Jurong Port, adalah pelabuhan tersibuk kedua di dunia pada 2005 menurut tonase pengapalan yang ditangani, yaitu sebesar 1,15 milyar ton kasar, dan menurut lalu lintas kontainer, yaitu sebanyak 23,2 juta satuan dua puluh kaki (TEU). Pelabuhan Singapura juga merupakan yang tersibuk kedua di dunia menurut tonase kargo, setelah Shanghai dengan 423 juta ton. Selain itu, Singapura merupakan pelabuhan tersibuk pertama di dunia menurut lalu lintas lintas pengapalan dan pusat pengisian bahan bakar kapal terbesar di dunia.

Singapura adalah hubungan penerbangan untuk kawasan Asia Tenggara dan perhentian untuk rute Kangguru antara Australasia dan Eropa. Bandar Udara Changi Singapura memiliki jaringan seluas 80 maskapai penerbangan yang menghubungkan Singapura ke 200 kota di 68 negara. Bandara ini telah dimasukkan sebagai salah satu bandara internasional terbaik oleh berbagai majalah perjalanan internasional, termasuk sebagai bandara terbaik di dunia untuk pertama kalinya oleh Skytrax pada tahun 2006.

Bandar Udara Changi saat ini memiliki tiga terminal penumpang. Terdapat juga sebuah terminal bertarif rendah, yang melayani maskapai bertarif rendah Tiger Airways dan Cebu Pacific. Maskapai penerbangan nasionalnya ialah Singapore Airlines (SIA), maskapai yang paling banyak mendapatkan penghargaan di dunia. Bandar Udara Changi Singapura diswastanisasikan pada tahun 2009 dan saat ini dimiliki sepenuhnya oleh Changi Airport Group.

Page 14: Negara Maju dan Negara Berkembang.docx

11. Kemajuan di Bidang Industri

Sekitar 40.000 orang bekerja di sektor media di Singapura. Media di pulau ini dikembangkan dengan sangat baik termasuk penerbitan, percetakan, penyiaran, film, musik, digital dan TI(tekhnologi Informasi). Industri Media berkontribusi 1,56% terhadap GDP di Singapura dan perluasan dari industri media memainkan peran penting di Singapura dan dapat memperluas Singapura sebagai pusat media utama di wilayah ASEAN. Pemerintah berusaha untuk meningkatkan pembangunan media untuk mendirikan Singapura sebagai pusat media. Media lokal secara langsung di bawah kontrol pemerintah melalui proses berbagi saham dan investasi di sektor media. Percetakan Media ditangani oleh Singapore Press Holdings. 16 koran disirkulasikan secara aktif dalam bahasa seperti Inggris, Cina, Tamil dan Melayu. Sebagian besar surat kabar tersebut adalah surat kabar Business Times, Today , The NewPaper dan Straits Times juga merilis berita harian online. Majalah populer seperti 88 days, Her World, dan FHM Singapura juga menarik banyak pembaca.

Selain itu Singapura juga menjadi tujuan pengobatan medis, banyak warga negara Indonesia yang melakukan pengobatan di rumah sakit-rumah sakit Singapura. Singapura merupakan satu-satunya negara di Asia Tenggara yang diakui sebagai anggota NIC’s (New Industrial Countries). Pengelolaan industri sudah mengarah pada pengolahan bahan produksi dengan sistem mekanisasi dan komputerisasi, sehingga sifat industrinya padat modal.

12. Kemajuan di Bidang Perdagangan dan JasaLetak Singapura yang sangat strategis membuat sektor perdagangan dan jasa

berkembang sangat cepat, bahkan terbesar di Asia Tenggara. Singapura menyediakan berbagai fasilitas penerbangan dan pelabuhan laut dengan lengkap, sehingga menjadikannya sebagai tempat singgah sementara (transit) kapal-kapal atau pesawat dari berbagai maskapai yang hendak melanjutkan perjalanannya. Kondisi politik dan keamanan yang stabil menjadikan Singapura sebagai tujuan investasi, khususnya bagi negara-negara Barat yang hendak memperluas pasarnya di kawasan Asia.

Page 15: Negara Maju dan Negara Berkembang.docx

13. Tempat Pariwisata

a) Merlion Park

Merlion adalah sebuah patung dengan kepala singa dan berbadan ikan yang sudah menjadi maskot Singapura. Nama Merlion merupakan gabungan dari “mermaid” dan “lion” atau dalam bahasa Indonesia adalah ikan duyung dan singa. Taman Merlion Park buka 24 jam setiap hari dan tidak dipungut biaya bagi siapapun yang ingin berkunjung, sehingga anda dapat menghemat biaya perjalanan anda. Selain berfoto-foto anda juga dapat menikmati sungai di lokasi ini karena Merlion Park terletak di depan Singapore River.

b) Universal Studios

Universal Studios merupakan salah satu tempat wisata di Singapura yang paling terkenal bagi warga Indonesia. Harga tiket Universal Studios pada akhir pekan, tanggal merah, dan musim liburan cukup mahal, bisa sampai dengan sekitar 1 juta Rupiah untuk orang dewasa. Apabila anda ingin masuk dan bermain di Universal Studios, datanglah pada pagi hari karena antrian permainan di Universal Studios bisa sangat panjang, kecuali anda mempunyai tiket prioritas

Page 16: Negara Maju dan Negara Berkembang.docx

c) Sentosa Island

Sentosa Island adalah sebuah tempat wisata di Singapura yang lengkap, namun tidak menyatu dengan pulau utama Singapura, melainkan berada di pulau yang terpisah. Banyak cara untuk mencapai Sentosa Island, yang paling menarik adalah dengan menggunakan kereta gantung karena anda juga dapat menikmati pemandangan kota Singapura dari ketinggian. Harga menaiki kereta gantung memang cukup mahal, yaitu sekitar 300,000 Rupiah, namun menaiki kereta gantung ini dapat memberikan pengalaman yang menarik untuk anda. Apabila anda ingin berhemat, ada cara lain untuk mencapai Sentosa Island yaitu dengan berjalan kaki, menaiki monorail Sentosa Express, dan menggunakan bus. Yang bisa anda temukan di Sentosa Island adalah pantai, hotel, spa, restoran, tempat belanja, tempat bermain golf, berbagai macam atraksi hiburan, kasino, dan lain-lain.

d) Gardens by The Bay

Gardens by The Bay adalah sebuah taman unik yang berada di sekitar Marina Bay. Seperti selayaknya taman, Gardens by The Bay mempunyai banyak pohon dan tumbuhan hijau, yang membuat unik adalah di sini anda dapat menemukan beberapa pohon buatan raksasa. Pohon-pohon buatan ini terbuat dari baja dan berfungsi untuk menampung air hujan dan juga menampung energi matahari. Pada malam hari, lampu yang dipasang di pohon buatan setinggi gedung bertingkat 16 ini akan menyala, sehingga menjadi sangat indah. Untuk berkeliling di area ini tidak dikenakan biaya, namun bila anda ingin naik dan berjalan-jalan di jembatan yang menghubungkan pohon-pohon buatan ini, anda harus membeli tiket seharga kira-kira 50,000 Rupiah.

Page 17: Negara Maju dan Negara Berkembang.docx

Profil Negara Berkembang“Kepulauan Solomon”

Kepulauan Solomon adalah sebuah negara kepulauan kecil yang terletak di sebelah timur Papua Nugini, Negara tetangga Indonesia yang berbatasan langsung dengan provinsi Papua dan merupakan bagian dari Persemakmuran. Dia terdiri dari 992 pulau yang secara keseluruhan membentuk wilayah seluas 28.450 km².. Kepulauan Solomon adalah 1 dari sedikit Negara berdaulat yang tidak memiliki tentara nasional sendiri.

Page 18: Negara Maju dan Negara Berkembang.docx

Solomon Island

*) Nama resmi : Solomon Island

Ibukota : Honiara

Lagu Kebangsaan : “God Save Our Solomon Islands”

Bentuk Pemerintahan : Monarki konstitusional

Bahasa Negara : Inggris

Luas Negara : 28,400 km2

Jumlah Penduduk : ±523.000

Pendapatan/kapita : $3.191

Mata uang : Dollar

Page 19: Negara Maju dan Negara Berkembang.docx

1. Sejarah Singapura

Kapal penjelajah Spanyol Álvaro de Mendaña de Neira pertama kali mencatat

tentang pulau Santa Isabel pada 7 Februari 1568. Karena adanya tanda-tanda emas

di Guadalcanal, Mendaña percaya bahwa ia menemukan sumber kekayaan

Raja Salomo, dan menamai pulau itu "Pulau Salomo". Pada 1595 dan 1605 Spanyol

mengirim beberapa ekspedisi untuk mendiami pulau tersebut dan mendirikan sebuah

koloni, namun gagal. Pada 1767 Kapten Philip Carteret menemukan kembali Santa Cruz

dan Malaita. Kemudian penjelajah dari Belanda, Perancis, dan Inggris berturut-turut

mengunjungi pulau-pulau tersebut; penerimaan penduduk setempat tidak ramah.

Pada 1886, Britania Raya dan Jerman membagi pulau tersebut di antara mereka.

Tentara Australia lalu mengambil alih bagian yang dikuasai Jerman

hingga 1920. Jepang menguasai wilayah ini antara tahun 1942 dan 1943 sebelum pihak

Sekutu merebutnya.

Presiden Negara Kepulauan Solomon Saat Ini

Page 20: Negara Maju dan Negara Berkembang.docx

2. Geografi Kepulauan Solomon

Sebuah kepulauan yang tersebar dari sekitar 1.000 pulau pegunungan dan atol karang yang rendah, Kepulauan Solomon terletak sebelah timur dari Papua Nugini dan Australia timur laut dari di selatan Pasifik. Pulau-pulau termasuk Guadalcanal, Malaita, Santa Isabel, San Cristobal, Choiseul, New Georgia, dan kelompok Santa Cruz.