Nasyid.docx

3
Nasyid (Arab: د ي ش ا ن أ) adalah senandung bercorak Islam yang biasanya berisi pujian kepada Allah, kata-kata nasihat, kisah para nabi, dan yang berkaitan dengan dengan Islam lainnya. Nasyid biasanya dinyanyikan secara akapela atau dengan diiringi gendang (duff). Nah... di Rohis Ash Shaff kita ini, juga memiliki nasyid yang nggak kalah keren dari nasyid-nasyid yang sudah ada. Nasyid yang ada di Rohis Ash Shaff ini lebih kita kenal dengan nama “Ash Shaff and The Coffee”. Sebenernya kayak apa sih nasyid yang ada di sekolah kita ini ? Siapa aja ya anggotanya ? Kalau gitu mendingan kita baca aja ulasan yang ada di bawah ini. Nasyid Ash Shaff and The coffee ini terbentuk pada tahun 2010. Pada awal- awal terbentuk, belum banyak prestasi yang dapat diraih. Lalu pada tahun 2013, Mas Afriza mempelopori kembali aktifnya nasyid ini. Dengan aktifnya kembali nasyid Ash Shaff ini, banyak pula penghargaan yang didapat. Pastinya pada pengen tau kan , kenapa namanya Nasyid Ash Shaff and The Coffee ya ? Tahu nggak? Ternyata duluya Nasyid Ash Shaff and The Coffee bernama Ash Shaff and The Kalkun. Loh.. kok nama hewan ya? Iyap... karena dulunya di Namche banyak banget kalkunnya. Terus kenapa sekarang namanya diganti? Ya jelas lah, di Namche udah nggak ada kalkun lagi dan dengan nama Ash Shaff and The Coffee ini bertujuan agar para pendengar yang mendengar alunan musik terhibur dan kembali bersemangat. Terus latihan agar tetep kompak kapan aja ya? Latihan yang diadakan oleh anggotanya pun cukup teratur. Mereka akan berlatih tiap 1 minggu sekali, setiap Jum’at atau Sabtu. (fleksibel) Lalu apa ya yang membuat banyak yang tertarik untuk menjadi anggota nasyid ini? Menurut salah satu anggota nasyid, Zagarino Bima atau yang sering kita kenal dengan nama Mas Rino, banyak hal menarik yang didapatkan dari menjadi anggota

Transcript of Nasyid.docx

Page 1: Nasyid.docx

Nasyid (Arab: أناشيد) adalah senandung bercorak Islam yang biasanya berisi pujian kepada Allah, kata-kata nasihat, kisah para nabi, dan yang berkaitan dengan dengan Islam lainnya. Nasyid biasanya dinyanyikan secara akapela atau dengan diiringi gendang (duff).

Nah... di Rohis Ash Shaff kita ini, juga memiliki nasyid yang nggak kalah keren dari nasyid-nasyid yang sudah ada. Nasyid yang ada di Rohis Ash Shaff ini lebih kita kenal dengan nama “Ash Shaff and The Coffee”. Sebenernya kayak apa sih nasyid yang ada di sekolah kita ini ? Siapa aja ya anggotanya ? Kalau gitu mendingan kita baca aja ulasan yang ada di bawah ini.

Nasyid Ash Shaff and The coffee ini terbentuk pada tahun 2010. Pada awal- awal terbentuk, belum banyak prestasi yang dapat diraih. Lalu pada tahun 2013, Mas Afriza mempelopori kembali aktifnya nasyid ini. Dengan aktifnya kembali nasyid Ash Shaff ini, banyak pula penghargaan yang didapat.

Pastinya pada pengen tau kan , kenapa namanya Nasyid Ash Shaff and The Coffee ya ? Tahu nggak? Ternyata duluya Nasyid Ash Shaff and The Coffee bernama Ash Shaff and The Kalkun. Loh.. kok nama hewan ya? Iyap... karena dulunya di Namche banyak banget kalkunnya. Terus kenapa sekarang namanya diganti? Ya jelas lah, di Namche udah nggak ada kalkun lagi dan dengan nama Ash Shaff and The Coffee ini bertujuan agar para pendengar yang mendengar alunan musik terhibur dan kembali bersemangat.

Terus latihan agar tetep kompak kapan aja ya? Latihan yang diadakan oleh anggotanya pun cukup teratur. Mereka akan berlatih tiap 1 minggu sekali, setiap Jum’at atau Sabtu. (fleksibel)

Lalu apa ya yang membuat banyak yang tertarik untuk menjadi anggota nasyid ini? Menurut salah satu anggota nasyid, Zagarino Bima atau yang sering kita kenal dengan nama Mas Rino, banyak hal menarik yang didapatkan dari menjadi anggota nasyid. Awalnya, Mas Rino tidak tertarik untuk menjadi seorang anggota nasyid karena pastinya di kita berpikir bahwa menjadi anggota nasyid harus mempunyai bakat menyanyi atau bermusik yang mencukupi. Namun setelah mencoba Mas Rino pun menikmati perannya di keanggotaan Nasyid.

Apa aja sih syarat untuk menjadi seorang anggota nasyid? Apa harus pinter nyanyi? Apa harus bisa main semua alat musik? Semua itu nggak perlu... yang terpenting adalah seorang Ikhwan yang memiliki tekad dan komitmen yang besar. Nggak harus pinter nyanyi kok, karena di Ash Shaff and The Coffee ini kalian akan belajar mengolah vokal bersama dengan rutin. Nggak perlu malu kalau belum bisa bernyanyi karena kalian akan belajar bernyanyi bersama jika menjadi anggota nasyid ini.

Siapa ya pimpinan anggota Ash Shaff and The Coffee ini? Saat ini pimpinan Ash Shaff and The Coffee adalah Mas Rino. Namun karena Mas Rino sudah kelas XII IPA dan sedang sibuk- sibuknya, maka pimpinan nasyid ini diserahkan pada Ja’far Alief Rahman.

Lalu bagaimana agar para anggota baru tetap bertahan di nasyid? Menurut Mas Rino yang terpenting adalah membuat para anggota merasa nyaman dan tidak canggung dengan kakak kelas. Sebagian orang pasti berpikir bahwa kepada kakak kelas harus sopan, tapi agar para anggota tetap solid, Mas Rino dan teman- teman membuat mereka merasa tidak ada jarak antara kakak kelas dan adik kelas.

Page 2: Nasyid.docx

Terus prestasi apa saja yang telah diraih oleh Ash Shaff and The Coffee sendiri? Nggak kalah keren nih, ternyata nasyid yang ada di sekolah kita telah menyimpan beberapa prestasi yang sangat membanggakan. Diantaranya adalah Juara 1 Nasional dan Juara 2 MTQ tahun 2015. Wah keren ya. Semoaga ke depannya makin banyak prestasi yang di dapat.

Ada nggak ya proker untuk ke depannya? Untuk kedepannya pastinya ada proker yaitu mengejar target juara agar prestasi yang terkumpul banyak.

Pesan- pesan apa saja ya yang mau disampaikan Mas Rino untuk para anggota nasyid yang baru? Nah... untuk para anggota nasyid yang baru, ada beberapa pesan nih untuk kalian. Mas Rino berharap agar tetap solid, komutmen harus tetap kuat, harus mengembangkan prestasi yang sudah ada, tetap kompak, dan terus berlatih.

Nah... diatas tadi adalah beberapa ulasan tentang nasyid Ash Shaff and The Coffee, semoga ke depannya Ash Shaff and The Coffee makin kompak dan solid ya! Amin.