NASKAH-PUBLIKASI

21
1 NASKAH PUBLIKASI/LAPORAN PENELITIAN PENGEMBANGAN IPTEKS LEH : YOYOK BEKTI PRASETYO, M.Kep.Sp.Kom Dibiayai oleh Anggaran Dana Pembinaan Pendidikan (DPP) Universitas Muhammadiyah Malang berdasarkan SK Pembantu Rektor I nomor :E.d/846/BAA- UMM/IX/2008 FAKULTAS ILMU KESEHATAN UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG 2009 FA AK KT TOR R- F A AK KT TOR R SEK KOLA AH SEJ A AHT TER RA A DENGA AN PENDEK KA AT TA AN T T H H E E S S C C H H O O O O L L W W E E L L L L - - B B E E I I N N G G M M O O D D E E L L

description

rv

Transcript of NASKAH-PUBLIKASI

Page 1: NASKAH-PUBLIKASI

1

 

NASKAH PUBLIKASI/LAPORAN

PENELITIAN PENGEMBANGAN IPTEKS

LEH : YOYOK BEKTI PRASETYO, M.Kep.Sp.Kom

Dibiayai oleh Anggaran Dana Pembinaan Pendidikan (DPP) Universitas Muhammadiyah Malang berdasarkan SK Pembantu Rektor I nomor :E.d/846/BAA-

UMM/IX/2008

FAKULTAS ILMU KESEHATAN

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG

2009

FFAAKKTTOORR-- FFAAKKTTOORR SSEEKKOOLLAAHH SSEEJJAAHHTTEERRAA DDEENNGGAANN PPEENNDDEEKKAATTAANN TTHHEE SSCCHHOOOOLL WWEELLLL--BBEEIINNGG MMOODDEELL

Page 2: NASKAH-PUBLIKASI

2

 

HALAMAN PENGESAHAN

1. Judul Penelitian : Faktor-Faktor Sekolah Sejahtera dengan pendekatan The School Well-being Model

2. Bidang Penelitian : Kesehatan

3. Ketua Peneliti a. Nama Lengkap : Yoyok Bekti Prasetyo, M.Kep.Sp.Kom b. Jenis Kelamin : Laki-Laki c. NIP : 112.0309.0405 d. Disiplin ilmu : Kesehatan e. Pangkat/Golongan : Asisten Ahli/IIIa f. Jabatan : Dosen PSIK FIKES UMM g. Fakultas/Jurusan : Fakultas Ilmu Kesehatan h. Alamat : Jl.Bendungan Sutami No.188A Malang i. Telpon/Faks/E-mail : 0341-551149/0341-582060 j. Alamat Rumah : Dusun Damen RT 02/RW 03 Tamanharjo,

Singosari, Malang k. Telpon/Faks/E-mail : 08125208825/[email protected] 4. Jumlah Anggota Peneliti : - orang a. Nama Anggota : - 5. Lokasi Penelitian : SMP 24 Kota Malang

6. Jumlah biaya yang diusulkan : Rp 4 juta/tahun

Mengetahui, Dekan Tri Lestari Handayani, M.Kep.,Sp.Mat

Malang, 17 Februari 2008 Ketua Peneliti Yoyok Bekti P., M.Kep.Sp.Kom.

Menyetujui, Ketua Lembaga Penelitian

DR. Ir. Maftuchah, MP

Page 3: NASKAH-PUBLIKASI

3

 

RINGKASAN DAN SUMMARY

Kesehatan di sekolah sebagian besar masih merupakan hal yang terpisah dengan aspek kehidupan di sekolah. Perhatian komunitas sekolah maupun masyarakat terhadap upaya kesehatan di sekolah masih rendah. Salah satu model yang dapat dikembangkan pada program kesehatan sekolah adalah Model Sekolah Sejahtera (The School Well-being Model). The School Well-being Model memberikan indikator sekolah sejahtera meliputi empat dimensi yaitu: school condition (having), social relationship (loving), mean self-fullfiment (being), dan health status. Desain penelitian ini adalah deskriptif untuk mengeksplorasi faktor yang menentukan sekolah sejahtera dengan Model Sekolah Sejahtera (The Scholl Well-being Model) yang meliputi faktor kondisi sekolah, hubungan sosial, merasa berarti, dan status kesehatan. Pengumpulan data secara survey menggunakan Survei Promosi Kesehatan Sekolah (School Health Promotion Survey/SHPS). Kondisi sekolah di SMP 24 Malang yang perlu mendapat perhatian adalah adanya kondisi suara bising, yaitu 61,9%, adanya debu, yaitu 73,3%. Hubungan sosial masih ada kesulitan siswa dalam mengerjakan tugas untuk berinteraksi dalam kelompok (71,3%) dan berinteraksi dengan teman (55,5%). Kendala untuk pencapaian diri bagi siswa di SMP 24 Malang selalu menemui kesulitan dalam hal mengerjakan pekerjaan rumah (PR) yaitu sebanyak 32,8% dan pada saat mempersiapkan ujian sebanyak 51,8%. Status kesehatan yang dirasakan beberapa kali dalam sebulan oleh siswa SMP 24 Kota Malang adalah sulit tidur (23,9%) dan sakit kepala (36,8%). Untuk gejala lain seperti merasa lelah dan lemas sebanyak 42,1%. Promosi kesehatan sekolah yang perlu dilakukan adalah dengan melakukan hearing conversation program, program konseling, perhatian terhadap upaya untuk mengurangi stress fisik dan psikologis

Kata Kunci: Faktor sekolah sejahtera, hubungan sosial, status kesehatan

Health a live activities aspect are two thing that still separate in school. Attention of school member and community to the health promotion are still low. One of model for developing health school program is The School Well-being Model. This model gives indicator such as: school condition, school relationship, mean self-fullfiment, and health status. Research study design is descriptive for exploration factor determine school health and well-being. Colecting data with school health promotion survey (SHPS). School condition of SMP 24 Malang is noisy (61,9%), dust (73,3%). Result for school relationship are student feel difficulty to work in group study (71,3%), and interaction with friend (55,5%). Contstrain to mean self-fullfiment student found difficulty tofinish homework (32,8%) and preparation examt (51,8%). Result about health status are sleep deprevation (23,9%), headace (36,8%), fatigue (42,1%). School Health promotion to application include: hearing conversation program, counseling program, attention to decrease physical and psycologic stress.

Key Word: Scholl Well-being factor, social relationship, health status

Page 4: NASKAH-PUBLIKASI

4

 

BAB I. PENDAHULUAN

A. Latar belakang masalah

Upaya untuk mencapai generasi sehat sekolah dikenal dengan program promosi

kesehatan sekolah. Salah satu program promosi kesehatan sekolah ini melalui

Upaya Kesehatan Sekolah (UKS). Health Promoting School adalah sekolah

yang telah melaksanakan UKS dengan ciri-ciri melibatkan semua pihak yang

berkaitan dengan masalah kesehatan sekolah, menciptakan lingkungan sekolah

yang sehat dan aman, memberikan pendidikan kesehatan di sekolah,

memberikan akses terhadap pelayanan kesehatan, ada kebijakan dan upaya

sekolah untuk mempromosikan kesehatan dan berperan aktif dalam

meningkatkan kesehatan masyarakat (DEPKES RI, 2004). Akar dari sekolah

sehat adalah pendidikan kesehatan dan lingkungan sekolah sehat (Konu &

Rimpela, 2002).

Salah satu model yang dapat dikembangkan pada program kesehatan sekolah

adalah Model Sekolah Sejahtera (The School Well-being Model). The School

Well-being Model memberikan indikator sekolah sejahtera meliputi empat

dimensi yaitu: school condition (having), social relationship (loving), mean self-

fullfiment (being), dan health status. Mean self-fullfiment meliputi kemungkinan

siswa untuk belajar sesuai kapasitas dan sumber yang dimilikinya. Health status

melihat siswa dari tanda dan gelaja penyakit dan kondisi sakit (Konu & Rimpela,

2002). Berdasarkan model ini maka penelitian ini bertujuan mengevaluasi

sekolah yang ada di Malang untuk menentukan kondisi sejahtera sekolah

tersebut.

B. Rumusan Masalah

pertanyaan penelitian sebagai berikut:

a) Bagaimanakah faktor kondisi sekolah di SMP 24 Kota Malang menggunakan

pendekatan The School Well-being Model?

b) Bagaimanakah faktor hubungan sosial di SMP 24 Kota Malang menggunakan

pendekatan The School Well-being Model?

c) Bagaimanakah faktor pencapaian diri di SMP 24 Kota Malang menggunakan

pendekatan The School Well-being Model?

Page 5: NASKAH-PUBLIKASI

5

 

d) Bagaimanakah faktor status kesehatan di SMP 24 Kota Malang menggunakan

pendekatan The School Well-being Model?

Page 6: NASKAH-PUBLIKASI

6

 

BAB II. TINJAUAN PUSTAKA

A. Pengembangan program sekolah yang komprehensif

Sekolah sebagai sebuah organisasi dituntut untuk dapat memecahkan: (1)

masalah tentang bagaimana memperoleh sumber daya yang mencukupi dan

dapat menyesuaikan dengan tuntutan lingkungannya, (2) masalah tentang upaya-

upaya pencapaian tujuan pendidikan di sekolah, (3) masalah pemeliharaan

solidaritas, dan (4) masalah upaya menciptakan dan mempertahankan keunikan

nilai yang dkembangkan di sekolah.. Keempat hal di atas menjadi kerangka

acuan dalam mengembangkan sekolah sehat. Sekolah sehat pada dasarnya

merupakan bagian dari kajian tentang iklim sekolah atau budaya sekolah, yang

di dalamnya membicarakan tentang kemampuan sekolah untuk mempertahankan

kelangsungan hidup organisasi sekolah dan kemampuan sekolah dalam

mengatasi berbagai tekanan eksternal yang dapat mengganggu terhadap

pencapaian tujuan pendidikan di sekolah.

Promosi kesehatan sekolah dikarakteristikan dengan kekuatan sekolah secara

menetap untuk mempertahankan kapasitas sehat dalam kehidupan sekolah.

Tujuan dari promosi kesehatan sekolah adalah: menguatkan kemampuan

advokasi dalam mengembangkan program sekolah sehat, menciptakan

kerjasama dalam mengembangkan program sekolah sehat, penguatan kapasitas

penelitian dalam mengembangkan program sekolah sehat.

Health Promoting School adalah sekolah yang telah melaksanakan UKS dengan

ciri-ciri melibatkan semua pihak yang berkaitan dengan masalah kesehatan

sekolah, menciptakan lingkungan sekolah yang sehat dan aman, memberikan

pendidikan kesehatan di sekolah, memberikan akses terhadap pelayanan

kesehatan, ada kebijakan dan upaya sekolah untuk mempromosikan kesehatan

dan berperan aktif dalam meningkatkan kesehatan masyarakat (DEPKES RI,

2004).

B. Model Sekolah Sejahtera (The School Well-Being Model)

Page 7: NASKAH-PUBLIKASI

7

 

Model Sekolah Sejahtera (The School Well-Being Model) didasarkan pada model

sejahtera Allardt’s. Kondisi sejahtera menurut model ini adalah interrelasi antara

pengajaran/pendidikan (teaching/education) dan pembelajaran/capaian

(learning/achievement). Pendidikan dan pengajaran adalah dampak dari setiap

katagori dalam tataran kesejahteraan dan berhubungan dengan pembelajaran.

Salah satu bagian penting dari pendidikan adalah pendidikan kesehatan yang

bertujuan untuk menguatkan masyarakat sekolah (siswa, guru, tenaga

administrasi, dan lain-lain) dari keterasingan masalah kesehatan.

Pengajaran/pendidikan serta pembelajaran keduanya berhubungan dengan

kondisi sejahtera. Beberapa literature hubungan antara pembelajaran dan

kesehatan sangat kuat (Wolfe, 1895; Symons et.al, 1997, dalam Konu &

Rimpela, 2002).

Orang tua siswa di rumah dan masyarakat di sekitar sekolah memberikan

dampak terhadap sekolah dan siswa di sekolah. Pendidikan dasar pada anak

diberikan oleh orang tua siswa di rumah. Sebagian pendidikan anak diperoleh

dari masyarkat dan akan membentuk nilai-nilai dasar pada seorang individu. The

School Well-Being Model terdiri dari empat katagori yaitu: school conditions (

Page 8: NASKAH-PUBLIKASI

8

 

having), social relationships (loving), means for self-fulfilment (being), dan

health status.

Hubungan sosial (social relationships/loving) meliputi lingkungan sosial dalam

belajar, hubungan antara guru dan siswa, hubungan antar teman sekolah,

hubungan sekolah dengan rumah (orang-tua siswa), kebijakan di sekolah, dan

atmosfer organisasi sekolah. Hubungan yang baik dan admosfer sekolah yang

kondusif akan meningkatkan kapasitas seseorang di lingkungan sosialnya dan

akan meningkatkan kesejahteraan sekolah. Hubungan siswa dengan guru

memegang peran yang penting dalam menciptakan kesejahteraan dalam sekolah.

Pencapaian diri di sekolah (self-fulfiment in school/being) adalah rasa

kebersamaan sebagai anggota masyarakat sekolah yang memiliki peranan dan

berpartisipasi aktif dalam kehidupan di sekolah. Keterlibatan masyarakat sekolah

dalam membuat kebijakan sekolah, perhatian pihak sekolah pada siswa untuk

mencapai tujuan pembelajaran adalah kunci untuk menciptakan kondisi sehat-

sejahtera di sekolah. Status kesehatan (health status) adalah adanya penyakit

atau kondisi sakit di masyarakat sekolah. Kondisi sehat baik fisik dan mental

adalah alat yang penting untuk mencapai kondisi sekolah yang sehat dan

sejahtera.

Page 9: NASKAH-PUBLIKASI

9

 

BAB III. TUJUAN DAN MANFAAT PENELITIAN

A. Tujuan

Tujuan umum:

Tujuan umum penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi beberapa factor yang

menunjang sekolah sehat di SMP 24 Malang menggunakan pendekatan model

sekolah sejahtera (The School Well-being Model).

Tujuan khusus:

Tujuan khusus penelitian ini adalah:

1. Mengidentifikasi faktor kondisi sekolah di SMP 24 Kota Malang

menggunakan pendekatan The School Well-being Model?

2. Mengidentifikasi faktor hubungan sosial di SMP 24 Kota Malang

menggunakan pendekatan The School Well-being Model?

3. Mengidentifikasi faktor pencapaian diri di SMP 24 Kota Malang

menggunakan pendekatan The School Well-being Model?

4. Mengidentifikasi faktor status kesehatan di SMP 24 Kota Malang

menggunakan pendekatan The School Well-being Model?

B. Manfaat

1. Bagi Pelayanan Keperawatan

Manfaat penelitian ini adalah menyediakan data dasar (data base) untuk

mengembangkan program promosi kesehatan yang berkualitas kepada

komunitas sekolah. Pelayanan keperawatan komunitas di sekolah

menggunakan proses pengkajian, perencanaan, implementasi, dan evaluasi.

Pengkajian yang mendalam terhadap variabel –varibel untuk menciptakan

sekolah sehat dan sejatera berdasarkan pendekatan The School Well-being

Model yang meliputi: kondisi sekolah, hubungan sosial, pencapaian diri, dan

status kesehatan akan memberikan dasar bagi perawat komunitas untuk

menyusun perencanaan.

2. Manfaat yang lain dari penelitian ini adalah dapat dijadikan dasar untuk

membuat suatu perencanaan kesehatan pada salah satu agregat anak usia

sekolah menengah pertama (SMP). Tanggung jawab upaya peningkatan

kesehatan (health promotion) pada sekolah ini tidak hanya diberikan pada satu

16

Page 10: NASKAH-PUBLIKASI

10

 

subsistem yang ada di masyarakat misalnya puskesmas atau dinas pendidikan

nasional. Oleh karena itu diperlukan upaya bersama dari semua sektor dengan

strategi network untuk menciptakan sekolah sehat.

3. Bagi Perkembangan Ilmu Keperawatan

Adanya landasan praktek klinik yang mendalam berkaitan dengan menghadapi

masalah sekolah sehat, sehingga akan memberikan dasar pengetahuan yang

baik bagi perawat sebagai pemberi pelayanan keperawatan khususnya

perawat komunitas. Dengan adanya penelitian tentang sekolah sehat ini akan

ditemukan sebuah upaya pencegahan dan peningkatan kesehatan bagi

masyarakat sekolah yang terdiri dari guru, siswa, wali murid, karyawan

sekolah untuk secara mandiri dapat mengatasi permasalahan yang dihadapi.

4. Manfaat lain bagi ilmu keperawatan dengan adanya penelitian ini dapat

memperkaya dan memicu area-area keperawatan yang selama ini masih

merupakan area yang kurang mendapat perhatian dari perawat (neglect area)

dapat lebih jelas mendapatkan sentuhan ilmu keperawatan. Masalah kesehatan

sekolah merupakan tanggung jawab dan menuntut perawat untuk memberikan

intervensi yang terarah dan optimal.

.

Page 11: NASKAH-PUBLIKASI

11

 

BAB IV. METODE PENELITIAN

A. Desain Penelitian

Desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah desain penelitian

deskriptif.

B. Tempat dan Waktu

Penelitian ini dilaksanakan di SMP 24 Wilayah kota Malang, waktu penelitian

dilakukan selama satu bulan mulai tanggal 10 Januari s/d 30 Mei 2009

C. Definisi Operasional Variabel

Tabel 1. Definisi Operasional

No Variabel Defnisi Operasional

Parameter Alat Ukur

Skala

1 Faktor-faktor sekolah sehat

Faktor-faktor sekolah sehat yang memiliki 4 indikator meliputi: a. Kondisi

sekolah b. Hubungan

sosial c. Pencapaian

diri d. Status

kesehatan

1. Kondisi sekolah:kondisi kelas, suara bising, cahaya, ventilasi, debu, fasilitas yang minim, ruang santai, kekerasan, kejadian beresiko, tekanan waktu

2. Hubungan sosial: perhatian guru, pelayanan guru, hubungan dengan teman, kejadian marah

3. Pencapaian diri: dorongan guru, masalah dalam menemui guru, menghadapi ujian, mengerjakan PR, dsb.

4. Status kesehatan: riwayat kesehatan ispa, nyeri leher, nyeri punggung, nyeri perut, iritasi, sulit tidur, sakit kepala, merasa lelah, mrasa gemetar, pelayanan perawat dan konseling

Survei Promosi Kesehatan Sekolah (School Health Promotion Survey/SHPS)

Nominal

Page 12: NASKAH-PUBLIKASI

12

 

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Karakteritik Responden

Analisis univariat untuk karakteristik responden berdasarkan proporsi dari usia,

dan jenis kelamin siswa. Data usia dalam bentuk numerik yang akan ditampilkan

dalam tabel central tendency meliputi mean, median, range, dan standart deviasi

(tabel 5.1). Data jenis kelamin dalam bentuk katagorik menjadi pria dan wanita

(tabel 5.2)

Tabel 5.1 Central Tendency Siswa SMP 24 Malang Tahun 2009

(n = 247)

Karakteristik Responden

Range (Nilai

minimum – maksimum)

Mean Median Standart Deviasi

Usia 12 – 17 13,68 14 1,11

Rata-rata usia siswa di SMP 24 Malang adalah 13, 68 tahun dengan nilai tengah

14 tahun dan standard deviasi 1,11 tahun. Usia paling muda adalah 12 tahun dan

tertua adalah 17 tahun.

Tabel 5.2

Distribusi Frekuensi Jenis Kelamin Siswa SMP 24 Malang Tahun 2009 (n = 247)

Karakteristik Responden Frekuensi ProsentaseJenis kelamin F %

Laki-laki 140 56,7 Perempuan 107 43,3 Total 247 100

Tabel 5.2 menunjukkan bahwa siswa laki-laki memeliki proporsi yang lebih

banyak dari pada siswa perempuan yaitu 56,7%

B. Karakteristik Faktor Kondisi Sekolah, Hubungan Sosial, Pencapaian Diri Di

Sekolah, Dan Status Kesehatan

Analisis univariat untuk karakteristik faktor kondisi sekolah, hubungan sosial,

pencapaian diri di sekolah, dan status kesehatan diukur dengan menggunakan

Page 13: NASKAH-PUBLIKASI

13

 

skala nominal, dan hasilnya berupa data katagorik. Dari tabel 5.3 dapat diketahui

bahwa kondisi kelas yang memiliki prosentase tinggi adalah adanya kondisi suara

bising, yaitu 61,9%, adanya debu, yaitu 73,3%. Selain tabel 5.3 diatas ada data

tentang kondisi sekolah terkait dengan kekerasan, kejadian beresiko dan tekanan

waktu. Kondisi sekolah di SMP 24 Malang terkait dengan adanya kekerasan

sebanyak 20,2%, adanya kejadian beresiko sebanyak 19,8% dan adanya tekanan

pada waktu sebanyak 35,2%.

Terkait dengan kekerasan pada siswa SMP menurut Riauskina, Djuwita, Soesetio

(2005) di definisikan sebagai shcool bulyying yaitu perilaku agresif yang

dilakukan berulang-ulang oleh seseorang atau kelompok siswa yang memiliki

kekuasaan, terhadap siswa lain yang lebih lemah. Korban shcool bulyying akan

cenderung mengalami berbagai macam gangguan yang meliputi kesejahteraan

psikologis yang rendah (low psychological well-being), penyesuaian sosial yang

buruk, gangguan psikologis, dan kesehatan yang buruk.

Tabel 5.3. Distribusi Frekuensi Faktor Kondisi Sekolah

di SMP 24 Malang Tahun 2009 (n = 247)

Karakteristik Faktor Frekuensi Prosentase Kondisi kelas

Tidak ada kekacauan dalam kelas 8 3,2 Sediktik kekacauan dalam kelas 83 33,6 Ada kekacauan dalam kelas 156 63,2

Suara bising Tidak ada 12 4,9 Sedikit 82 33,2 Ada 153 61,9

Cahaya kurang terang Tidak ada 126 51 Sedikit 85 34,4 Ada 36 14,6

Ventilasi yang kurang (udara pengap) Tidak ada 85 34,4 Sedikit 104 42,1 Ada 58 23,5

Debu Tidak ada 2 0,8 Sedikit 64 25,9 Ada 181 73,3

Fasilitas yang minim

Page 14: NASKAH-PUBLIKASI

14

 

Tidak ada 23 9,3 Sedikit 76 30,8 Ada 148 59,9

Ruang santai Tidak ada 110 44,5 Sedikit 49 19,8 Ada 88 35,6

Kekerasan Tidak ada 125 50,6 Sedikit 72 29,1 Ada 50 20,2

Selain gejala diatas kekerasan yang dilakukan di sekolah (school bulyying) dapat

mengakibatkan gejala kesehatan fisik seperti sakit kepala, sakit tenggorokkan, flu,

batuk, bibir pecah-pecah, dan sakit dada. Bagi korban yang mengalami perilaku

agresif juga mungkin mengalami luka-luka pada fisik siswa.

Tabel 5.4. Distribusi Frekuensi Faktor Hubungan Sosial

di SMP 24 Malang Tahun 2009 (n = 247)

Karakteristik Faktor Frekuensi Prosentase Guru perhatian pada sesuatu yang dikerjakan siswa

Sangat setuju 60 24,3 Setuju 147 59,5 Tidak setuju 34 13,8 Sangat tidak setuju 5 2

Guru melayani siswa dengan baik Sangat setuju 89 36 Setuju 125 50,6 Tidak setuju 19 7,7 Sangat tidak setuju 14 5,7

Merasa santai dengan teman di dalam kelas untuk belajar bersama

Sangat setuju 64 25,9 Setuju 140 56,7 Tidak setuju 28 11,3 Sangat tidak setuju 13 5,3

Masalah saat mengerjakan tugas di sekolah dengan bekerja kelompok

Tidak pernah 22 8,9 Sesekali 176 71,3 Sering 45 18,2 Selalu 3 1,2

Page 15: NASKAH-PUBLIKASI

15

 

Masalah saat mengerjakan tugas di sekolah untuk berhubungan dengan teman

Tidak pernah 58 23,5 Sesekali 137 55,5 Sering 37 15 Selalu 13 5,3

Dari tabel 5.4 dapat diketahui bahwa hubungan sosial di SMP 24 dalam hal guru

memperhatikan apa yang dikerjakan siswa, pelayanan guru yang baik terhadap siswa,

hubungan yang baik antar teman dikelas dalam katagori baik, hal ini ditunjukkan

dengan tingginya proporsi siswa yang menyatakan setuju dengan hal tersebut.

Namun demikian masih ada kesulitan siswa dalam mengerjakan tugas untuk

berinteraksi dalam kelompok (71,3%) dan berinteraksi dengan teman (55,5%). Selain

tabel 5.4. diatas ada data tentang hubungan sosial terkait dengan masalah saat

mengerjakan tugas di sekolah untuk berhubungan dengan guru (37,2%), situasi

marah dari siswa (marah disini diartikan marah yang sangat) saat disekolah selama

belajar (sesekali dalam seminggu:41,7%), seberapa sering saudara melihat teman

yang lain marah selama belajar di sekolah (sesekali dalam seminggu: 35,2%).

Tabel 5.5. Distribusi Frekuensi Faktor Pencapaian diri

di SMP 24 Malang Tahun 2009 (n = 247) Karakteristik Faktor Frekuensi Prosentase

Guru mendorong saudara untuk mengekspresikan pandangan saudara selama pelajaran*)

Tidak setuju 24 9,7 Setuju 143 57,9 Sangat setuju 42 17

Pandangan teman-teman sekolah terhadap pengembangan peningkatan sekolah**)

Tidak setuju 8 3,2 Setuju 164 66,4 Sangat setuju 41 16,6

*) data missing 15,4%, **) data missing 13,8%

Dari tabel 5.5 dapat diketahui upaya guru untuk mendorong siswa berekspresi dalam

perpendapat di dalam kelas ada sebesar 9,7% siswa yang menyatakan tidak ada

upaya dorongan ini dari guru, sedangkan 66,4% siswa menyatakan setuju dengan

upaya pengembangan sekolah. Berikut ini pada tabel 5.6 akan dipaparkan bagaimana

Page 16: NASKAH-PUBLIKASI

16

 

aktivitas siswa di sekolah? Apakah siswa mempunyai masalah dalam menyelesaikan

tugas meliputi: menemui guru saat pelajaran, mengerjakan PR, persiapan ujian,

menemukan teman belajar, memulai tugas yang memerlukan aktivitas fisik,

mengerjakan tugas yang memerlukan membaca, mengerjakan tugas yang

memerlukan menulis.

Tabel 5.6. Distribusi Frekuensi Faktor Pencapaian Diri (Bagaimana aktivitas siswa di sekolah? Apakah siswa mempunyai masalah dalam menyelesaikan tugas)

di SMP 24 Malang Tahun 2009 (n = 247) Karakteristik Faktor Frekuensi Prosentase

Menemui guru saat pelajaran a) Tidak pernah 52 21,1 Sesekali 133 53,8 Sering 28 11,3 Selalu 32 13

Mengerjakan pekerjaan rumah (PR) atau tugas sekolah yang lain b)

Tidak pernah 21 8,5 Sesekali 56 22,7 Sering 77 31,2 Selalu 81 32,8

Persiapan ujian c) Tidak pernah 10 4 Sesekali 42 17 Sering 61 24,7 Selalu 128 51,8

Menemukan teman belajar d) Tidak pernah 19 7,7 Sesekali 69 27,9 Sering 95 38,5 Selalu 48 19,4

Memulai tugas yang memerlukan aktivitas fisik e) Tidak pernah 36 14,6 Sesekali 94 38,1 Sering 71 28,7 Selalu 21 8,5

Mengerjakan tugas yang memerlukan membaca (dari buku, perpustakaan) f)

Tidak pernah 16 6,5 Sesekali 67 27,1 Sering 117 47,4 Selalu 27 10,9

Mengerjakan tugas yang memerlukan menulis g) Tidak pernah 14 5,7 Sesekali 33 13,4 Sering 125 50,6 Selalu 70 28,3

Data missing: a) 0,8% b) 4,9% c)2,4% d)6,5% e)10,1% f)8,1% g)2,0%

Page 17: NASKAH-PUBLIKASI

17

 

Dari tabel 5.6. diatas dapat diketahui bahwa siswa di SMP 24 Malang selalu

menemui kesulitan dalam hal mengerjakan pekerjaan rumah (PR) yaitu sebanyak

32,8% dan pada saat mempersiapkan ujian sebanyak 51,8%. Fahrial (2009)

mengatakan bahwa ujian bagi siswa dapat menjadi pemicu terjadinya stress sehingga

akan mengakibatkan keluhan fisik seperti migrain, sakit kepala, nyeri ulu hati, maag,

sakit yang tidak jelas dan nafsu makan berkurang.

Tabel 5.7. Distribusi Frekuensi Faktor Status Kesehatan Siswa di SMP 24 Malang

Tahun 2009 (n = 247)

Karakteristik Faktor Frekuensi Prosentase Riwayat sakit infeksi pernapasan seperti flu, batuk piliek, nyeri menelan, amandel, pilek yang tidak sembuh-sembuh selama 6 bulan a)

Tidak pernah 168 68 Jarang 68 27,5 Sering 5 2 Selalu 3 1,2

Apakah saudara memiliki tanda dan gejala dan seberapa sering selama 6 bulan terakhir:

1. Nyeri leher b) Tidak pernah 131 53 Satu kali dalam sebulan 82 33,2 Beberapa kali dalam sebulan 31 12,6

2. Nyeri punggung c) Tidak pernah 177 71,7 Satu kali dalam sebulan 49 19,8 Beberapa kali dalam sebulan 20 8,1

3. Nyeri perut Tidak pernah 126 51 Satu kali dalam sebulan 73 29,6 Beberapa kali dalam sebulan 48 19,4

4. Iritasi d) Tidak pernah 191 77,3 Satu kali dalam sebulan 24 9,7 Beberapa kali dalam sebulan 25 10,1

5. Sulit tidur Tidak pernah 136 55,1 Satu kali dalam sebulan 52 21,1 Beberapa kali dalam sebulan 59 23,9

6. Sakit kepalae) Tidak pernah 70 28,3 Satu kali dalam sebulan 85 34,4

Page 18: NASKAH-PUBLIKASI

18

 

Beberapa kali dalam sebulan 91 36,8 Data missing a) 1,2%; b)1,2%; c)0,4%; d)2,8%; e)0,4%

Berdasarkan data dari tabel 5.7 dapat diketahui bahwa gejala yang dirasakan

beberapa kali dalam sebulan oleh siswa SMP 24 Kota Malang adalah sulit tidur

(23,9%) dan sakit kepala (36,8%). Untuk gejala lain seperti merasa lelah dan lemas

sebanyak 42,1% (dirasakan beberapa kali dalam sebulan), sedangkan pelayanan

kesehatan di SMP 24 terkait kemudahan menemui perawat sebanyak 67,2% dan

kepuasan layanan konseling sebanyak 68%.

Mengenai adanya gejala sulit tidur pada siswa SMP dapat disebabkan oleh berbagai

kondisi yang menyebabkan stress. Salah satu contoh adalah adanya konflik orang tua

dan anak. Apabila konflik antara orang–tua dan remaja, menjadi berlarut-larut dapat

menimbulkan berbagai hal yang negatif,baik bagi remaja itu sendiri maupun dalam

hubungan antara dirinya dengan orang-tuanya. Kondisi demikian merupakan suatu

stresor bagi remaja; yang dapat menimbulkan berbagai permasalahan yang

kompleks, baik fisik, psikologik maupun sosial termasuk pendidikan. Antara lain

dapat timbul berbagai keluhan fisik yang tidak jelas penyebabnya, maupun berbagai

permasalahan yang berdampak sosial seperti malas sekolah, membolos, ikut

perkelahian antara pelajar (tawuran) dan menyalahgunakan NAPZA. Kebutuhan

tidur bagi siswa SMP adalah kebutuhan dasar yang penting dan harus dipenuhi

mengingat dampak merugikan yang bisa ditimbulkan. Menurut Samiudin (2000)

kekurangan tidur jangka panjang dan pendek menyebabkan gangguan pada pikiran,

bicara, daya ingat, konsentrasi, dan pertimbangan. Sifat lekas marah meningkat dan

waktu untuk bereaksi menurun. Paranoia dan halusinasi pandangan, taktil dan

pendengaran sering kali akibat dari kekurangan tidur jangka panjang.

Page 19: NASKAH-PUBLIKASI

19

 

BAB VI. KESIMPULAN DAN SARAN

6.1. Kesimpulan

Kesimpulan yang dapat diambil dari penelitian ini adalah:

1. Kondisi sekolah di SMP 24 Malang yang perlu mendapat perhatian adalah

adanya kondisi suara bising, yaitu 61,9%, adanya debu, yaitu 73,3%.

2. Hubungan sosial masih ada kesulitan siswa dalam mengerjakan tugas untuk

berinteraksi dalam kelompok (71,3%) dan berinteraksi dengan teman

(55,5%).

3. Kendala untuk pencapaian diri bagi siswa di SMP 24 Malang selalu

menemui kesulitan dalam hal mengerjakan pekerjaan rumah (PR) yaitu

sebanyak 32,8% dan pada saat mempersiapkan ujian sebanyak 51,8%.

4. Status kesehatan yang dirasakan beberapa kali dalam sebulan oleh siswa

SMP 24 Kota Malang adalah sulit tidur (23,9%) dan sakit kepala (36,8%).

Untuk gejala lain seperti merasa lelah dan lemas sebanyak 42,1%

6.2. Saran

1. Promosi kesehatan sekolah yang perlu dilakukan adalah dengan melakukan

hearing conversation program dengan melakukan kegiatan: survey sumber

kebisingan, pemeriksaan pendengaran siswa, pemakaian alat pelindung

atau penatakan tempat (seperti ruang belajar di jauhkan dari sumber suara,

penanaman pohon peredam suara seperti bambu) dan pendidikan kesehatan

kepada pihak sekolah dan siswa untuk mengurangi suara bising.

2. Diperlukan program konseling untuk mengatasi masalah hubungan sosial.

Program konseling bagi remaja, orang-tua dan keluarga, penting agar

mereka menyadari bahwa remaja dalam perkembangan nya membutuhkan

dukungan. Orang-tua dapat berfungsi sebagai penyangga disaat

remajamengalami krisis, baik dari dalam dirinya, ataupun karena faktor

luar. Salah satu cara adalah penekanan tentang pentingnya komunikasi dua

arah yang “ terbuka “ dan mengubah interaksi sehingga keluarga dapat

menyelesaikan masalah dengan cara yang lebih sehat. Konseling bagi

remaja diperlukan agar mereka mampu mengembangkan identitas diri dan

menyesuaikan dengan lingkungan secara sehat.

30

Page 20: NASKAH-PUBLIKASI

20

 

3. Penanggulangan belajar yang tepat dapat dikenalkan kepada pihak

manajemen sekolah. Cara menanggulangan kesulitan belajar memerlukan

pendekatan yang mencakup semua aspek, sehingga dapat diberikan

intervensi yang lebih tepat, Intervensi tersebut merupakan koreksi dan atau

pendidikan remedial. Penanggulangan kesulitan belajar perlu

mempertimbangan hal-hal sebagai berikut : Penanganan dibidang edukatif :

pendidikan remedial dan pendidikan khusus untuk perkembangan spesifik

Penanganan dibidang medis : a) Terapi obat sesuai kondisi, dapat diberikan

: - Stimulansia ( metilfenidat ) pada gangguan pemusatan perhatian - Anti

cemas pada kondisi cemas - Anti depresi pada kondisi depresi - Vitamin

dan diet pada gangguan gizi . Psikoterapi : - Individual, dengan tujuan

membantu remaja agar dapat berfungsi secara adekuat, - Keluarga , dengan

tujuan memperbaiki fungsi keluarga

4. Perhatian terhadap upaya untuk mengurangi stress fisik dan psikologis pada

siswa adalah perhatian utama dalam memberikan pelayanan kesehatan pada

siswa.

DAFTAR PUSTAKA

Ari Fahrial. Waspadai Ujian Picu Stress. Sriwijaya Post 21 April 2009

Davies, A. & G. Quinlivan (2006), A Panel Data Analysis of the Impact of Trade on Human Development, Journal of Socioeconomics

DEPKES RI , (2004) Kualitas Sumber Daya Manusia Ditentukan Pendidikan dan Kesehatan http://202.155.5.44/index.php?option=news&task=viewarticle&sid=701&Itemid=2, diakses tanggal 5 Agustus 2008

Kompas, 30 Agustus 2007, Sekolah masih abaikan UKS,

Konu A & Rimpela M. (2002). Factor structure of the school well-being model. Health education research. Vol.17,No.6.2002. Oxford University Press.

Konu A & Rimpela M. (2002). Well-being in schools: a conceptual model. Health promotion international. Vol.17,No.1.2002. Oxford University Press

Kusumawardani,(2007) , Pengembangan Promosi Kesehatan Berbasis Sekolah untuk pengendalian Prilaku Berisiko Pada Pelajar SLTP di Kota Depok, http://www.bmf.litbang.depkes.go.id/index.php?option=content&task=view&id=99&Itemid=53, diakses tanggal 6 Agustus 2008

Page 21: NASKAH-PUBLIKASI

21

 

Laporan ini dikeluarkan oleh UNDP pada 27 November 2007, Indonesia berada pada peringkat 108 (http://id.wikipedia.org/wiki/Indeks_Pembangunan_Manusia#Indonesia, diakses tanggal 5 Agustus 2008)

Masalah Kesehatan Anak Usia SekolahOleh Fatmah Afrianty Gobel, http://www.tribun-timur.com/view.php?id=89767&jenis=Opini, diakses tanggal 5 Agustus 2008

Riauskina, Djuwita, dan Soesitio. 2005. School Bulyying. http://www.rileks.com/community/artikelmu/blogger.html. diakses tanggal 7 Mei 2009

Sudrajat A., http://akhmadsudrajat.wordpress.com/2008/01/28/sekolah-sehat-dan-sekolah-sakit/ diunduh 4 agustus 2008

Zishan Samiudin. 2000. Insomnia pada HIV dan Penatalaksanaannya. Research Initiative Treatment Action. Warta AIDS. Yayasan Spiritia