Minyak Bumi Dan Gas Bumi

3

Click here to load reader

description

gncgn

Transcript of Minyak Bumi Dan Gas Bumi

Page 1: Minyak Bumi Dan Gas Bumi

MINYAK BUMI DAN GAS BUMI

A. Definisi Minyak bumi (bahasa inggris: petroleum, dari bahasa latin petrus - karang dan oleum minyak), dijuluki juga sebagai emas hitam, adalah ciran kental, coklat gelap, atau kehijauan yang mudah terbakar yang berada dilapisan atas dari beberapa area kerak bumi.minyak bumi terdiri dari campuran kompleks dari berbagai hidrokarbon, sebagian besar seri alkane. Tetapi bervariasi dalam penampilan, komposisi dan kemurniannya. Pembentukan minyak bumi dapt secara organik dan anorganik, minyak bumi merupakan hasil akhir penguraian bahan-bahan organic yang berasal dari jaringan tumbuhan dan hewan yang terpendam oleh zat-zat lain selama jutaan tahun dan mendapat tekanan serta panas bumi secara alami. Bersamaan dengan proses tersebut,bakteri pengurai merombak senyawa-senyawa kompleks dalam jasad organic menjadi senyawa-senyawa hidrokarbon.

Minyak bumi dan gas bumi terdiri dari senyawa kompleks yang unsur utamanya adalah karbon (c) dan hidrogen (H). Secara umum senyawa ini dapat di tulis dengan rumus CH, sehingga sering disebut sebagai senyawa hidrokarbon.

Minyak Bumi merupakan campuran dari berbagai macam hidrokarbon, jenis molekul yang paling sering ditemukan adalah alkana (baik yang rantai lurus maupun bercabang), sikloalkana, hidrokarbon aromatik, atau senyawa kompleks seperti aspaltena. Setiap minyak Bumi mempunyai keunikan molekulnya masing-masing, yang diketahui dari bentuk fisik dan ciri-ciri kimia, warna, dan viskositas.

B. Proses terjadinya Minyak bumi dan Gas bumi

Proses terbentuknya minyak bumi dijelaskan berdasarkan tiga teori, yaitu:1)      Teori AbiogenesisTeori Abiogenesis dikemukakan oleh Berthelok (1866) yang menyatakan bahwa minyak bumi berasal dan reaksi kalsium karbida, CaC2 (dan reaksi antara batuan karbonat dan logam alkali) dan air menghasilkan asetilen yang dapat berubah menjadi minyak bumi pada temperatur dan tekanan tinggi.CaCO3 + Alkali → CaC2 + HO → HC = CH → Minyak bumi

2)   Teori BiogenesisBerdasarkan teori Biogenesis, minyak bumi terbentuk karena adanya kebocoran

kecil yang permanen dalam siklus karbon. Siklus karbon ini terjadi antara atmosfir dengan permukaan bumi, yang digambarkan dengan dua panah dengan arah yang

Page 2: Minyak Bumi Dan Gas Bumi

berlawanan, dimana karbon diangkut dalam bentuk karbon dioksida (CO2). Pada arah pertama, karbon dioksida di atmosfir berasimilasi, artinya CO2 diekstrak dari atmosfir oleh organisme fotosintetik darat dan laut. Pada arah yang kedua CO2 dibebaskan kembali ke atmosfir melalui respirasi makhluk hidup (tumbuhan, hewan dan mikroorganisme).

3)      Teori DuplexTeori “duplex” yang merupakan perpaduan dari kedua teori sebelumnya. Teori

duplex yang banyak di terima oleh kalangan luas menjelaskan bahwa minyak dan gas bumi berasal dari berbagai jenis organisme laut baik hewani maupun nabati.Di perkirakan bahwa minyak bumi berasal dari materi hewani dan gas bumi berasal dari materi nabati. Yang jelas minyak dan gas bumi terdiri dari senyawa kompleks yang unsur utamanya adalah karbon (C) dan unsur hydrogen (H). secara sederhana senyawa ini dapat ditulis dengan rumus kimia CXHY, sehingga sering di sebut sebagai senyawa hidrokarbon.

C. Proses pemisahan Minyak bumi dan Gas bumi

1.1 MetanaMetana adalah hidrokarbon paling sederhana yang berbentuk gas dengan rumus kimia CH4. Pada proses penyulingan minyak mentah, terdapat 5 fraksi produk yang dihasilkan, yaitu : refinery gas ( mengandung metana, etana dan hydrogen), light distillares ( LPG, gasoline, naptha), middle distillates (fuel oil), dan residuum (lubricating oils, wax, tar).

1.2 AvturMerupakan jenis kerosin. Avtur adalah bahan bakar dari fraksi minyak bumi yang dirancang sebagai bahan bakar pesawat terbang yang menggunakan mesin turbin atau mesin yang memiliki ruang pembakaran eksternal,

1.3 BensinBensin digunakan untuk bahan bakar utama kendaran bermotor. Sebagian besar bensin tersusun dari hidrokarbon alifatik yang diperkaya dengan iso-oktana atau benzene untuk menaikkan nilai oktan.

Page 3: Minyak Bumi Dan Gas Bumi