Menu Untuk Kanker

52
MENU UNTUK PENDERITA KANKER

Transcript of Menu Untuk Kanker

Page 1: Menu Untuk Kanker

MENU UNTUK PENDERITA

KANKER

Page 2: Menu Untuk Kanker

DAFTAR ISI

1. PEDAHULUAN………………………………………………………………… 12. PENYAKIT KANKER…………………………………………….……………. 6 A. Pengertian dan Jenis-Jenis Kanker……………………………………… 7 B. Penyebab Penyakit Kanker………………………………............……… 11 C. Perjalanan Penyakit Kanker……………………………………………… 16 D. Pengobatan Penyakit Kanker………………………………………..…… 18 E. Menghindari Kanker Melalui Hidup Sehat Makanan Seimbang………. 183. PENGARUH KANKER PADA GIZI PENDERITA……………………..…… 22 A. Khakeksia pada Penderita Kanker……………………………………..…… 23 B. Kebutuhan Gizi Meningkat………………………………………………… 24 C. Asupan Gizi Kurang…………………………………………...…………… 254. PERENCANAAN MENU UNTUK PENDERITA KANKER………………… 28 A. Makanan Sebagai Obat Pendukung pada Kanker……………………… 30 B. Upaya Meningkatkan Asupan Makanan……………………………….… 32 C. Tingkat Kepadatan,Bentuk,dan Citra Rasa Makanan………………….. 35 D. Memilih Bahan dan Mengolah Makanan………………………………… 365. ANEKA RESEP MAKANAN UNTUK PENDERITA KANKER………...…. 39 A. Aneka Hidangan Sup dan Sayur……………………………………...…. 40 B. Aneka hidangan Makanan Pokok dan Snack Asin………………………. 42 C. Aneka hidangan Snack Manis……………………………………....……… 44 D. Aneka hidangan Ikan dan ayam………………………………………….. 466. LAMPIRAN……………………………………………………………………. 49

Page 3: Menu Untuk Kanker

BAB 1PENDAHULUAN

MENU

UNTUK

PENDERITA

KANKER

Page 4: Menu Untuk Kanker

4

PENDAHULUAN Dewasa ini kanker masih merupakan penyakit yang mengerikan karenasifatnya mematikan.Di Amerika Serikat, kanker menjadi pembunuh nomor dua setelah penyakit jantung (pada orang dewasa) dan akibat kecelakaan(pada anak). Data di Indonesia masih belum sempurna, tetapi dibeberaparumah sakit besa, penyakit ini merupakan penyebab kematian peringkat kedua atau ketiga. Menurut perkiraan WHO, penyakit kanker akan menjadimasalah kesehatan utama, baik di negara maju maupun berkembang, termasuk Indonesia. Kanker adalah suatu jenis penyakit berupa pertumbuhan jaringan yangtidak terkendali karena hilangnya mekanisme kontrol sel sehingga pertumbuhan menjadi tidak normal. Penyakit ini dapat menyeran organ tubuh, baik pada orang dewasa ataupun anak-anak. Akan tetapi, lebihsering menyerang orang yang berusia diatas 40 tahun. Pada umumnya kanker tidak diturunkan, tetapi faktor genetik diduga mempunyai peran yang tidak dapat diabaikan pada beberapa jenis kanker. Kanker dapatdisebabkan oleh berbagai zat yang disebut karsinogen, yaitu zatyang memicu terjadinya karsigogenesis (proses pembentukan kanker), seperti bahan kimia,mikroorganisme dan radiasi. Zat-zat tersebut terdapat dialambebas. Bahkan,banyak sekali terdapat dalam makanan sehingga sulit untuk

Page 5: Menu Untuk Kanker

5

menghindarinya.Pada umumnya,karsinogen tidak bertindak sendiri- sendiri,tetapi dipengaruhi berbagai faktor lingkungan,termasuk stres. Sebagai contoh,dalam makanan sehari-hariterdapat zat lemak yang berfungsi menghasilkan energi dan menambah kelejatan makanan. Lemak dalam tubuh antara lain berfungsi sebagai bantalanyang melindungi organ dalam tubuh. Meskipun demikian,makanan dengan kandungan lemak yang tinggi dan tidakdiimbangi dengan kadar serat yang tinggi dicurigai menjadi penyebab kanker kolon. Jenis kanker ini dapat diderita oleh wanita da pria yang kelbihan berat badan (overweight). Berbagai hormon dalam tubuh yang mengatur faal berbagai alat tubuh juga berperan menyebabkan kanker. Terbukti jenis kanker yang paling sering dideritaoleh wanita adalah kanker leher rahim dan payudara serta kanker prostat pada pria. Kanker dapat membunuh penderitanya dengan berbagai cara,tetapi yangpaling sering adalah akibat kekurangan gizi berat atau khakeksia, penderta mengalami kurus kering dan lemah lunglai, sepertiorang yang menderita kelaparan dalam jangka waktu lama. Penderita dengan khakeksia mengalami kelemahan seluruh tubuh,termasuk otot-otot dada yang mengatur pernapasan sehingga fungsi pernapasan terganggu dan membawa penderita ke jalan kematian.

Page 6: Menu Untuk Kanker

BAB 2PENYAKIT KANKER

MENU

UNTUK

PENDERITA

KANKER

Page 7: Menu Untuk Kanker

A. Pengertian dan Jenis-Jenis Kanker

1. Tumor dan kanker Kanker adalah suatu penyakit yang ditandai dengan pertumbuhan sel-sel jaringan yang tidak terkendali. Sel-sel bagian tubuh yang terserang penyakit ini mengalami perubahan material genetik asam deoksiribonukleat (DNA),yang merupakan ciri-ciri atau karakteristik yang berbeda dari setiap sel. Istilah tumor dalam ilmu kedokteran digunakan pada setiap pembengkakan atau benjolan yang abnormal dari jaringan tubuh,apapun penyebabnya. Tumor dapat terlihat jelas dipermukaan tubuh atau tersembunyi didalam tubuh,tumor/neoplasma adalah massa jaringan abnormal akibat neoplasi,yaitu proses pertumbuhan dan perkembangan jaringan tubuh yang abnormal

2. Pertumbuhan sel normal

Berbagai jaringan alat tubuh dibentuk oleh beraneka ragam sel dengan bentuk dan fungsi masing-masing yang berbeda.Meskipun demikian ,sel-seltersebut mempunyai sifat yang sama yaitu tumbuh dan memblah diri.dalam keadaan normal,jika sejumlah sel rusak ataupun matiakan diganti oleh sel-sel baru yang sama sehingga alat-alat tubuh dapat berfungsi dengan normaldan tubuh dalam keadaan sehat.

5

7

Page 8: Menu Untuk Kanker

Berdasarkan kemampuan untuk tumbuh dan berkembang,

Sel jaringan tergbagi menjadi 3 golongan :

1. Sel labil misalnya :

* sel-sel kulit tubuh dan yang melapisi saluran pencernaan usus setiap saat akan berproliferasi untuk menggantikan sel-sel yang telah aus dilapisan atasnya.

* sel-sel eritosit dan lekosit pada periode tertentu akan digantikan oleh sel-sel baru yang berasal dari sumsum tulang.

2. Sel permanen adalah sel-sel yang jika telah mencapai perkembangan tertentu tidak dapat membelah dan tumbuh lagi misalnya sel otak dan saraf.

3. Sel stabil adalah sel sel jika telah mencapai perkembangan tertentu tidak membelah dan tumbuh disebut fase G◦

8

Page 9: Menu Untuk Kanker

3. Jenis-jenis tumor Menurut sifat biologisnya,Neoplasma/tumor dibedakan menjadi: * tumor jinak (benigna) misalnya tumor jinak fibroma berasal dari jaringan fibrosa khondorma berasal dari jaringan tulang rawan adenoma berasal dari kelenjar. * tumor ganas / kanker (maligna) misal dari tumor ganas Hodgkin yaitu yang menyerang kelenjar limfe Wilm yaitu tumor yang menyerang ginjal.

4. Tanda dan gejala penyakit kanker Tanda dan gejala penyakit kanker sangat tergantung dari organ tubuh yang

terserang. Kanker yang terdapat dipermukaan tubuh ditandai dengan adanya

benjolan,meskipun demikian tidak semua benjolan merupakan kanker selain itu tidak semua kanker menimbulkan benjolan yang jelas

9

Page 10: Menu Untuk Kanker

Kanker payudara diawali dengan timbulnya benjolan kecil makin lama makin membesar dan akhirnya dapat menimbulkan koreng atau borok yang tidak sembuh. Andeng-andeng / tahi lalat dapat berubah semakin besar terasa gatal dan akhirnya menjadi kanker kulit yang sangat ganas. Kanker prostat ,usus,dan alat lain yang terdapat dalam tubuh menyebabkan

benjolan yang tidak tampak dari luar,penderita kanker prostat sering ditandai dengan gangguan saat buang air kecil,sedangkan kanker usus

ditandai dengan perubahan kebiasaan atau gangguan saat buang air besar dan kanker tenggorokan ditandai dengan gangguan saat menelan yaitu penderita merasa seperti ada duri yang menyangkut ditenggorokan,dapat pula terjadi perubahan suara mulai serak sampai batuk yang tidak sembuh. Kanker yang menyerang reproduksi organ wanita seperti indung telur, rahim, dan

leher rahim ditandai dengan gangguan pada siklus haid.Panjang siklus sering menjadi lebih pendek dan lama perdarahan menjdi panjang,pada umumnya kanker leher rahim disertai dengan keputihan (pengeluaran lendir) yang berlebih dan berbau busuk.Gejala awal kanker indung telur sering tidak jelas,tetapi penderita mendadak sakit perut yang hebat dan saat ditemukan tumor memang benar-benar telah mengganas

10

Page 11: Menu Untuk Kanker

B. Penyebab penyakit kanker

Berbagai zat atau agen penyakit telah diketahui sebagai pemicu terjadinya karsinogenesis,yaitu proses terbentuknya kanker seperti bahan-bahan kimia,mikroorganisme dan radiasi.

Zat-zat tersebut dikatakan sebagai karsinogen yaitu zat yang bersifat karsinogenik,yang pada umumnya berlangsung secara kronis dan terus menerus.

Berbagai hasil penelitian menunjukan bahwa sebaian besar timbulnya kanker disebabkan oleh gaya hidup yang tidak sehat seperti kebiasaan makan yang tidak seimbang,kebiasaan merokok dan minum alkohol,kontak dengan sinar matahari yang berlebihan dan berganti-ganti pasangan seks.

1. Zat kimia

Zat kimia yng bertindak sebagai karsinogen dapat berupa zat yang

bebas dialam,menyerang penderita langsung secara kronis dapat pula sebagai pencemar bahan makanan,misalnya ; residu pestisida. karsinogen dapat terbentuk didalam tubuh setelsh melalui mekanisme rangsangan tertentu yang terus menerus

11

Page 12: Menu Untuk Kanker

a. Karsinogen dalam makanan Makanan dapat mengandung zat karsinogen atau berpotensi menjadi karsinogenetik baik secara alami akibat pencemaran maupun karena suatu proses pengolahan.Bahan makanan tersebut dapat dihindari jika nyata-nyata telah diketahui sebagai karsinogen. Pencemaran bahan makanan dengan karsinogen dapat terjadi akibat ulah manusia, misalnya residu pestisida ataupun secara alami mislnya pencemaran dengan

aflatoksin B1 yang dihasilkan oleh semacam kapang Aspergillus Flavus, kapang ini tumbuh dalam kacang-kacangan dan biji-bijian yang disimpan dalam tempat lembab dan panas menyebabkan kanker hati (hepatokarsinogen)

Sosis dandaging yangdiawetkan.Jenismakanan yang mengandunggaram tinggidan nitrit

12

Page 13: Menu Untuk Kanker

Pemakaian monosodiumglutamat (MSG) sampai sekarang masih menjadi hal yang

kontrofersial.Yang jelas FAO / WHO menetapkan asupan maksimum 120mg/kg BB setiap harinya.

Meskipun demikian ,penggunaan yang terus menerusterutama pada anak anak sebaiknya dihindari.

Berbagai bahan makanan yang diawetkan seperti acar sayurandan ikan asin meningkatkan terjadinya kanker lambung. Bahan makanan ini mengandung garam dapur (Natriumklorida) yang berlebihan dan dianggap mempercepat mitosis pembelahan sel kanker demikian pula,minuman beralkohol menyebabkan kanker hati,mulut,batang tenggorok,dan kerongkongan terutama jika penderita juga menghisap rokok (Zeman,1991)

13

Page 14: Menu Untuk Kanker

b. Hormon,makanan,dan stres

Telah lama diketahui hormon-hormon tertentu berperan dalam

karsinogenesis,misalnya pada kanker payu dara ,rahim dan prostat

Meskipun demikian hormon hormon tersebut diyakini tidak bekerja sendiri

melainkan dipengaruhi faktor lain timbulnya kanker endometrium.

Stres diduga berperan dalam kejadian penyakit kanker,melalui mekanisme

hormonal dan kekebalan tubuh,adanya stres mengakibatkan gangguan fungsi

kelenjar timus atau sistem imun disamping efek misalnya makanan walaupun mekanismenya

tidak diketahui dengan pasti.Obesitas berpengaruh pada metabolisme estrogen

Yaitu sejenis hormon yang berperan timbulnya kanker vagina,rahim,payudara

dan hati.Asupan lemakjuga berperan terhadap hormonal yang menyertakan

hipotalamus,kelenjar pituitari,dan korteks adrenal.

14

Page 15: Menu Untuk Kanker

2. Mikroorganisme

Berbagai mikroorganisme,baik virus,bakteri,maupun parasit yang

menyebabkan infeksi dapat bersifat onkogenik,yaitu penyebab timbulnya

tumor,bahkan karsinogenik contohnya : virus hepatitis B dan nonA – non B

merupakan inisiator penyebab terjadinya kanker hati.Beberapa jenis

leukemia juga disebabkan karena infeksi virus demikian pula virus papiloma pada manusia dikenal dapat menimbulkan kanker leher rahim.Bakteri helikobakterpilori merupakan penyebab kanker lambung.demikian pula dengan

sejenis parasit cacing Sisosoma hematobium menyebabkan kanker kandung

kencing.

3. Radiasi

Radiasi pada keadaan tertentu dapat bersifat karsinogenetik.Radiasi dapat

merusak susunan kromosom.sumber radiasi ialah X-ray (sinarRontgen) dan

berbagi radio aktif yang yang digunakan untuk keperluan tes diagnostik .

Sinar ultraviolet dari sinar matahari yang terus menerus juga merupakan penyebab

kanker kulit ,Namun kebanyakan ahli berpendapat bahwa radiasi merupakan inisiator.

15

Page 16: Menu Untuk Kanker

C. Perjalanan Penyakit Kanker

Semua sel kanker berasal dari sel normal yaitu dari jenis sel lebih dan

sel stabil.Perubahan dari sel normal menjadi sel kanker disebut

Karsinogenesis yang prosesnya dibagi menjadi dua tahap yaitu inisiasi dan

promosi.

Pada tahap inisiasi terjadi mutasi (perubahan fungsi gen) dari sel normal

menjadi sel kanker mutasi dalami oleh gen yang mengendalikan

perkembangan sel,mutasi ini bersifat menetap dan disebabkan adanya agen

atau zat yang disebut sebagai inisiator.

Dengan adanya suatu agen atau zat yang disebut promotor sampailah sel

kanker pada tahap promosi yaitu sel berproliferasi (berkembang biak dan

tumbuh) tanpa kendali akhirnya terjadilah proses keganasan. Sebelum benar-benar berubah menjadi jaringan sel kanker,secara pelan

pelan jaringan mengalami perubahan menjadi beberapa bentuk berikut ini:

* Metaplasia yaitu pengantian suatu bentuk sel dengan bentuk

lainnya,misalnya pada selaput lendir ( mukosa ) leher rahim (cevik uteri)

peradangan menahun atau iritasi yang terus menerus menyebabkan sel-sel

lapisan dasar yang berbentuk sel cangkir digantikan oleh sel gepeng yang pipih.Jaringan

ini dapat berubah menjadi jaringan kanker setelah beberapa tahun sehingga prakanker.

16

Page 17: Menu Untuk Kanker

* Displasia atau anaplasia adalah perubahan sel dewasa suatu

jaringan,baik dalam ukuran maupun susunannya. Keadaan ini disebut

juga prakanker,yang dalam beberapa tahun,bahkan bulan berubah

menjadi ganas.

* Hiperplasia yaitu penambahan jumlah sel.Dalam keadaan normal

terjadi pada pertumbuhan janin,penyembuhan luka,dalam sumsum

tulang,pada lapisan mukosa usus,maupun lapisan dasar

kulit.Hiperplasia yang abnormal sering terjadi pada penyakit Neoplasma.

Namun keadaan ini tidak selalu terjadi sebagai gantinya jaringan

menghasilkan makromolekul yang berlebihan.

* Neoplasia adalah suatu keadaan berkembang biaknya sel-sel secara

progresif dan tidak terkendali.Keadaan ini menggambarkan bahwa oebyakit

kanker telah terjadi.

17

Page 18: Menu Untuk Kanker

D. Pengobatan Kanker Pengobatan pada kanker dapat dilakukan dengan satu cara ,Misalnya pembedahan saja.dapat pula dilakukan dengan kombinasi Dua atau tiga cara sekaligus.keberhasilan pengobatan sangat tergantung pada stadium kanker saat ditemukan (www.darmais.co.id) semakin dini ditemukan, pengobatan semakin mudah dilakukan karena kanker belum menjalar,baik melalui aliran lipa maupun darah.Pengobatan juga tergantung pada tolerasnsi penderita yang dipengaruhi keadaan gizi dan kejiwaannya.Oleh karena ituselain pengobatan utama diperlukan pada terapi pendukung yang dapat berupa pengaturan diet dan psikologis.

E. Menghindari Kanker Melalui Hidup Sehat dan Makanan Seimbang

• Setelah mendalami tentang penyebab,perjalanan penyakit dan pengobatan kanker alangkah mengerikannya penyakit ini.Namun penyakit ini dapt dihindari melalui cara hidup dan makan seimbang.Dengan hidup yang seimbang,stres dapat dihindari.Diketahui stres merupakan salah satu pemicu timbulnya kanker• Beberapa bahan makanan dikenal sebagai penyebab terjadinya kanker,tetapi terdapat pula bahan makanan yang dikenal sebagai antikanker / antikarsinogen yaitu zat yang melindungi tubuh dari serangan kanker.

18

Page 19: Menu Untuk Kanker

Ragam bahan makanan yang mengandung senyawa antioksidan

Zat ini tergolong antioksidan misalnya vitamin A, vitamin C,vitamin E dan selenium.

Beberapa bahan makanan seperti Butilat Hidroksi Toluen (BHT) dan etoksiquin atau koumarinjika digunakan dalam jumlah yang tepat dapat digunakan sebagai zat antikanker.

Antioksidan dapat merangsang sistem imun tubuh untuk melawanradikal bebas yang membentuk karsinogen.

19

Page 20: Menu Untuk Kanker

Aneka ragam sayuran Antikarsinogenik ;

Brokoli Bawang putih Bawang Sayuran sebangsa kol

( brasicca) Kol (Kubis) Bunga kol bombay Lentinan yang berasal dari jamur

shiitake

20

Page 21: Menu Untuk Kanker

Prinsip ini

dapat kita lalui dengan cara

LESAN

L - Lemak dan minyak penggunaannya diturunkan sehari-hari tidak lebih dari 30% dari jumlah kalori yang kita makan.

E - Energi yang dikonsumsi sesuai dengan kebutuhan agar BB tetap ideal,hal ini dibantu dengan olahraga teratur.

S – Sayuran ,buah-buahan,umbi-umbian dan kacang-kacangan dikonsumsi setiap hari karena bahan ini mengandung sejumlah oksidan dan sumber serat.

A – Asap dan Alkohol harus dihindari karena dapat mempertinggi resiko kanker.Konsumsi bahan yang diolah dengan pengasapan harus dikurangi.

N – Natrium klorida (garam dapur),nitrit,nitrosamida,dan karsinogen lain

penggunaannya harus diturunkan seminimal mungkin. 21

Page 22: Menu Untuk Kanker

BAB 3PENGARUHKANKER PADAGIZI PENDERITA

MENU

UNTUK

PENDERITA

KANKER

Page 23: Menu Untuk Kanker

Hal yang paling sering ditemui pada penderita kanker adalah

Menurunnya nafsu makan yang disebut anorekia,diikuti dengan

Penurunan BB secara drastis.Anoreksia kadang-kadang timbul sangat

dini,jauh sebelum diagnosis kanker ditegakan,penurunan BB yang

berkepanjangan menujukearah penurunan status gizi,berakhir dengan

Kakheksia.

A. Kakheksia pada Penderita kanker

Menurut zeman (1991),penyakit kanker kanker dapat menekan gizi

penderita hingga pada keadaan kakheksia melalui tiga jalan,yaitu ;

1) Akibat gejala umum penyakit

2) Tumor pada organ tertentu secara langsung akan mengganggu pencernaan dan metabolisme makanan,serta

3) Efek samping obat.

Menurut Wilkes (2000),malnutrisi pada kanker disebabkan faktor-faktor primer dan sekunder.

23

Page 24: Menu Untuk Kanker

B. Kebutuhan Gizi Meningkat

Untuk dapat mempertahankan kehidupannya,setiap sel di dalam

tubuh memerlukan energi yang diperoleh dari metebolisme zat gizi

penghasil energi,yaitu karbohidrat,lemak,dan prtein.Karbohidrat dalam bentuk

glukosa merupakan zat gizi yang siap pakai.Jika persediaannya telah habis

maka cadangan lemak akan dipecah,diubah menjadi glukosa untuk dipakai

sebagai sumber energi langsung.Selanjutnya jika cadangan lemak juga telah

abis,tubuh terpaksa memecahprotein yang berbeda dalam otot dan jaringan

otot yang lain sebagai upaya akhir mempertahankan kehidupan.Namun

pemecahan protein mengakibatkan otot dan jaringan tubuh tidak dapat

berfungsi secara sempurna.Pemecahan zat gizi menjadi energi disebut

sebagai katabolisme.

Berlawanan dengan keadaan diatas,jika glukosa yang masuk kedalam

tubuh lebih dari cukup maka glukosa yang berlebih diubah menjadi cadangan

dalam bentuk glikogen dan lemak.Asam amino yang diserap dari usus

merupakan bahan untuk pembentukan protein dalam tubuh,berarti tubuh terjadi

sintesis zat gizi.24

Page 25: Menu Untuk Kanker

C. Asupan Gizi Kurang Terjadinya penurunan status gizi pada sebagian besar penderita

kanker terutama disebabkan turunya asupan zat gizi, baik akibat gejala penyakit kanker sendiri atau efek samping pengobatan.Kedua hal ini dapat menyebabkan anoreksia ,mual,muntah,maupun diare.

1.Gejala umum dan lokal penyakit Anoreksia merupakan keadaan yang sering ditemui pada penderita kanker bahkan kadan timbul sangat dini jauh sebelum diagnostik ditegakkan .Anoreksia tidak hanya terjadi pada kanker didaerah kepala, leher,kerongkongan,lambung dan usus atau organ-organ yang berhubungan dengan pencernaan tetapi juga terjadipada kanker didaerah Yang jauh dari organ-organ tersebut.Mekanisme timbulnya anoreksia pada penderita kanker masih belum diketahui dengan jelas.Sebagian besar peneliti beranggapan ,penurunan fungsi saluran pencernaan akibat meningkatnya katabolisme protein tidak dapat diabaikan.Demikian pula faktor psikologis dan hormonal.

25

Page 26: Menu Untuk Kanker

Penderita kanker sering kali mengalamigangguan pengecap dan Aroma misalnya meningkatnya ambang rasa manis dan menurunya rasa pahit artinya penderita kanker membutuhkan pemanis yang lebih Banyak untuk merasakan makanan yang manis.

2. Efek samping pengobatana.Efek pembedahan

Pembedahan didaerah kapala dan leher dapat menyentuh bagian saraf bagian yang berhubunhgan dengan indra pengecap,pembau,serta proses pengunyahan dan penelan makanan akibatnya terjadi perubahan rasa kecap dan aroma makanan serta kesulitan menelan.

b. Efek penyinaran

Efek samping pengobatan dengan penyinaran adalah terimbasnya sel-selsehat disekitar lokasi penyinaran sehingga selain gejala umum juga terdapatgejala khusus yang sangat tergantung pada lokasi.

26

Page 27: Menu Untuk Kanker

c. Dampak kemoterapi dan imunoterapi

Kemoterapi adalah pemberian obat-obatan yang dimaksudkan untuk

menghambat pembelahan sel kanker sehingga pertumbuhannya

terhambat dan akhirnya dapat dibinasakan,efek samping dari terapi ini

berupa kekurangan darah dan berbagai gangguan penernaan. Imunoterapi adalah pengobatan yang merangsang kekebalan tubuh

penderita shingga dengan sistem kekebalannya/pertahanannya sendiri tubuh

dapat membunuh sel tumor,efek samping menimbulkan anoreksia,mual

muntah,diare.Timbulnya demam sering dijumpai sedagai reaksi pemberian

Obat ini,yang berarti meningkatka metabolisme basal dan terbuangnya energi.

Oleh karena itu,pemberian obat ini harus disertai dengan pengaturan diet yang

benar sehingga asupan makanan dapat ditingkatkan dan status gizi dapat

dipertaankan.

27

Page 28: Menu Untuk Kanker

BAB 3PERENCANAAN MENUUNTUK PENDERITA KANKER

MENU

UNTUK

PENDERITA

KANKER

Page 29: Menu Untuk Kanker

Selama penderita kanker masih dapat menerima makanan dar

mulut (oral),perencanaan menu merupakan hal penting yang harus

dilaksanakan.Dengan perencanaan matang diharapkan tujuan diet dapat

tercapai karena berbagai kendalayang terdapat pada penderita seperti

Anoreksia ,mual dan kesulitan menelan dapat menghalangi asupan makanan. Berikut ini tujuan penatalaksanaan makanan bagi penderita kanker :

1) Mempertahankan atau mengembalikan keadaan gizi yang optimal agar

kualitas hidup dan penyembuhan dapat dicapai semaksimal mungkin.

2) Mengurangi atau mencegah terjadinya komplikasi.

3) Mengurangi progresivitas kanker. Tujuan ini dapat dicapai dengan ketersediaan makanan seimbang sesuai

dengan kebutuhan gizi ,keadaan penyakit,kebiasaan makan,serta kemampuan

penderita untuk menerimanya.Disamping itu,diperlukan juga perubahan

Sikap dan perilaku sehat terhadap makanan bagi penderita dan keluarganya.

29

Page 30: Menu Untuk Kanker

A. Makanan Sebagai Obat Pendukung pada Kanker

Makanan mempunyai peran penting bagi penderta kanker,sejakdiagnosis ,pelaksanaan pengobatan,sampai penyembuhan penyakit.Makanan mengandung unsur zat gizi penghasil energi yaitu karbohidrat,lemak dan protein,Zat pengatur seperti vitamin,mineral,serta air. Pada penderita kanker kebutuhan gizi meningkat akibat proses keganasan dilain pihak,pengobatan,dan pembedahan,penyinaran,kemoterapi,maupun imunoterapi akan lebih berhasil dan berdaya guna jikapenderita dalam keadaan status gizi baik. Pada umumnya penderita kanker membutuhkan diet tinggi kalori dan protein (TKTP).Zeeman (1991),mengestimasi energiyang dibutuhkan itu sebesar 2000 kaloridan protein 90 -100 g/ hari kepada penderita dengan status gizi baik.Jumlah ini diperlukan untuk mempertahankan status gizinya. Pada keadaan gizi kurang untuk pemulihan dibutuhkan 4000 kalori dan protein 100 – 200 g/ hari,Wilkes (2000),mengestimasikan jumlah energi yang dibutuhkan pada penderta kanker adalah 35 -40 kalori/kg BB/hari danprotein 1,5 -2,0 g/kgBB/hari menurut Pesagi(1999) pada dietTKTP diberikanprotein 2 -2,5 g/kgBB/hari.

30

Page 31: Menu Untuk Kanker

Contoh ;

Berdasarkan estimasi Wilkes (2000),

seorang penderita kanker dengan BB 50 kg dalam sehari membutuhkan

Energi = 50 X 40 kalori = 2000 kalori

Protein = 50 X 20 g = 100 g

Selain kebutuhan gizi makro penghasilan

energi,dibutuhkan juga zat gizi mikro berupa

vitamin dan mineral dalam jumlah yang cukup

agar metabolisme dalam tubuh berjalan dengan

baik.Cairan yang cukup juga harus diberikan

untuk mengurangi efek tosik obat-obatan,serta

mempercepat pengeluaran hasil pemecahan

sel.

31

Page 32: Menu Untuk Kanker

B. Upaya Meningkatkan Asupan Makanan

Hal utama dalam menghadapi penderta kanker adalah mencegah

Penurunan status gizi lebih lanjut dan akan lebih baik jika dapat dicapai

Status gizi normal,asupan makanan harus ditingkatkan walaupun

Terdapat berbagai kendala,seperti anoreksia dengan berbagai

penyebabnya,perubahan cita rasa dan aroma terhadap makanan,kekeringan

dan sariawan pada mulut,disfagia,mual dan muntah,perasaan cepat

kenyang,rasa capai,kembung serta diare.

Masalah yang dihadapi oleh satu penderita berbeda dengan lainnya sehingga

pengaturan makanan pada masing-masing pnderita kanker tidak dapat

disamaratakan,tetapi harus dihadapi satu persatu.

1. Anoreksia

Anoreksia atau menurunnya napsu makan hampir selalu ditemui pada

penderita kanker.Kondisi ini disebabkan oleh penyakitnya sendiri,stres,atau

akibat pengobatan.32

Page 33: Menu Untuk Kanker

2. Perubahan citarasa dan aroma terhadap makananAdanya perubahan terhadap rasa dan aroma makanan dapat dikurangidengan mengisap gula-gula(peremen).Perubahan citarasa terhadapmakanan sumber protein tinggi,seperti daging mungkin diatasi denganmenggantinya dengan telur,yoghurt,atau ikan.

3. Kekeringan dan sariawan pada mulutSariawan akan mengakibatkan rasa sakit,terutama jika tersentuh dengan makanan yang merangsang.Penderita harus menghindari makanan yang bersifat asam,terlalu asin,terlalu berbumbu dan bertekstur keras,suhu terlalu dingin,atau terlalu panas.Makanan yang tepat adalah makanan lunak dan bubur.

4.DisfagiaDisfagia atau kesulitan menelan makanan dapat dikurangi dengan makanan lunak yang mudah dicerna,dipotong kecil-kecil,atau dicincang.Porsi makanan kecil tetapi diberikan sesering mungkin disertai dengan cairan secukupnya.

33

Page 34: Menu Untuk Kanker

5. Mual dan muntahRasa mual dan muntah pada penderita kanker dapat disebabkankarenaefek samping pengobatan.Dapat dikurangi dengan minum obat anti muntah beberapa saat sebelum makan.Untuk meningkatkan asupanmakanan,Coba makan sebanyak mungkin beberapajam sebelum pengobatan.hindari makanan yang beraroma merangsang.

6. Cepat kenyang dan rasa capaiPada penderita yang merasa cepat kenyang,pilih makanan yang porsinya kecil,Tetapi berenergi tinggi dan makan dalam frekuensi sesering mungkin.Cairan dan makanan berlemak diberikan terbatas.Untuk mengatasi perasan cepatcapai saat makan,pilih makanan yang tidak perlu dikunyah terlebih dulu.

7. Kembung dan diareDalam kondisi ini,makanan dan minuman yang harus dihindari adalah yang menimbulkan gas dan berserat tinggi misalnya : minuman yang mengandung soda,sayuran golongan kol buah-buahan (nanas,rambutan,durian,nangka) susu dan hasil olahannya

34

Page 35: Menu Untuk Kanker

C. Tingkat kepadatan,Bentuk dan Cita Rasa Makanan

Salah satu upaya meningkatkan asupan makanan pada penderitakanker adalah dengan mengatur tingkat kepadatan atau konsistensimakanan yang disesuaikan dengan keadaan penderita.Berdasarkantingkat kepadatannya ,konsistensi makanan dibedakan menjadi makanan biasa,makanan lunak,makanan saring,makanan cair. Makanan yang disajikan harus serasi menarik dengan variasi warna dalam porsi kecil sehingga merangsang napsu makan penderita. Pengelompokan makanan berdasarkan tingkat kepadatan :1. Makanan biasa adalah makanan dengan tingkat kepadatan seperti makanan orang sehat misalnya nasi kukus disertai lauk pauk,sayuran,dan buah.Pada disgeusia daging digantidengan telur.2. Makanan lunak adalah makanan dengan tingkat kepadatan lebih rendah dari makanan biasa,rendah kandungan serat kasarnya,dan tdak mengadung bumbu yang merangsang sehingga mudah dicerna.misalnya tim atau bubur nasi disertai lauk yang lunak sayur yang mudah dicerna dan tidak menimbulkangas (bayam,labu siam)

35

Page 36: Menu Untuk Kanker

3. Makanan saring,misalnya bubur nasi yang disaring,bubur dari berbagai

Tepung-tepungan,disertai dengan lauk dan sayuran yang dicincang.

4. Makanan cair adalah makanan dalam bentuk cairan jernih yang tidak

merangsang dantidak meninggalkan ampas misalnya,air kaldu,air jeruk,

sari kacang hijau, dsb.

D.Memilih Bahan dan Mengolah makanan

Agar tujuan dan syarat diet tercapai,bahan makanan yang digunakan untuk

Menu penderita kanker harus bahan yang mudah dicerna,serta tidak

menimbulkan rasa mual dan perasaan kenyang.Bahan karsinogenik harus

dihindari agar tidak memperparah penyakitnya hal ini bukan berarti bahan

antikarsinogenik bebas pemakaiannya melainkan harus dicermati terlebih

dahulu sesuai keadaan penderita,contoh golongan kol sebaiknya tidak

digunakan pada penderita kanker dengan keluhan pencernaan

36

Page 37: Menu Untuk Kanker

Tabel 1. Jumlah Bahan Makanan Sehari pada kebutuhan 2000 kalori dan Protein 100 – 125 g

Golongan

Bahan

Jumlah

Satuan

Penukar

Energi

Satu satuan

Penukar

(kal)

Kandungan

Energi

Sehari

(kal)

Protein

Satu satuan

Penukar

(g)

Kandungan

Protein

Sehari

(g)

Nasi dan bahan

sumber karbohidrat 5 175 875 4 20Sumber protein

hewani : ikan,ayam

Dan telur

5 95 475 10 50

Susu dan yoghurt 2 110 220 7 14Kacang kacangan

dan sumber

Protein nabati

3 80 240 6 18

Sayuran 1 50 50 3 3Buah buahan 2 40 80Minyak,margarin

atau santan 2 45 90

Jumlah 2030 123

37

Page 38: Menu Untuk Kanker

Tabel 2. Pembagian Bahan Sumber Karbohidrat dalam Tiap Waktu Makan

Catatan : sdm = sendok makan

*) Hidangan prekedel diolah dengan telur ( sumber protein)

**) Hidangan setup buah adalah buah yang direbus dengan gula pasir

Waktu makan Bahan makanan Hidangan

Pagi : 06.00 – 07.00 1 gelas nasi tim

1 sdm gula pasir

Nasi tim

Teh manis

Selingan : 09.00 – 10.00 1 buah kentang Perkedel

Siang : 12.00 – 13.00 1 gelas nasi tim Nasi tim

Selingan : 15.00 – 16.00 2 sdm tepung

1 sdm gua merah

Bubur sumsum

Malam : 18.00 – 19.00 1 gelas nasi tim Nasi tim

Stup buah**

Selingan 21.00 – 22.00 12,5 g krakers

1 sdm dula pasir

Krakers

The manis

38

Page 39: Menu Untuk Kanker

BAB 5ANEKA RESEPMAKANAN UNTUKPENDERITA KANKER

MENU UNTUKPENDERITA KANKER

Page 40: Menu Untuk Kanker

A. Aneka Hidangan Sup dan Sayur

Contoh hidangan jenis sup:1. Kaldu ayam2. Sup bola bola daging3. Sup kimlo4. Sup pure kentang5. Sup bayam dengan tahu6. Sup tomat bahan7. Sup makaroni8. Sup krim wortel9. Sup miosa10. Sayur bobor bayam11. Sayur lodeh putih12. Asam-asam buncis dengan tahu

40

Page 41: Menu Untuk Kanker

B. Aneka Hidangan Makanan Pokok

1. Nasi tim (nasi lunak)2. Nasi tim ayam3. Kentang pure4. Kentang panggang (duchees potatoes)5. Lapis kentang panggang6. Omelet kentang7. Kroket panggang8. Risoles kentang kukus9. Pastel tutup10. Kue dadar bayam11. Kue dadar saus tomat12. Makaroni panggang

42

Page 42: Menu Untuk Kanker

** Sup pure kentang **Bahan :Kaldu ayam 1 gelasKentang 100 gSusu 10 ccSeledri cincang ½ sdtKeju parut 10 g

Cara membuat- Kupas kentang,lalu potong potong- Didihkan kaldu,lalu masukan kentang- Jika kentang sudah lunak,angkat dan haluskan.- Masukan kembali kedalam kaldu,lalu tambahkan sus.Teruskan

merebus hingga mendidih.- Hidangkan panas-panas dalam mangkuk sup taburi dengan keju parut

dan sledri cincang.

Kandungan GiziEnergi : 234 kaloriProtein : 4,875 gLemak : 5,875 gKarbohidrat : 41,125 g 41

Page 43: Menu Untuk Kanker

** lapis Kentang Panggang **Bahan :Kentang : 500 gPala : ½ sdtGaram : ½ sdtMargarin : secukupnnya

Cara membuat :- Tambahkan bumbu kedalam irisan kentang- Atur kentang selapis demi selapis dengan piring tahan panas yang telah dioles mentega.- Bakar dengan oven selama 20 -25 menit.- Setelah matanng,hidangkan gendan cara

membalikkan kentang panggang diatas piring bundar.

Kandungan GiziEnergi : 348 kaloriProtein : 10 gLemak : 0 gKarbohidrat : 100 g

43

Page 44: Menu Untuk Kanker

C. Aneka Hidangan Snack Manis

1. Bubur coco2. Bubur sumsum3. Kue lapis pisang4. Carang perdapa5. Putu mayang6. Kue dadar dengan kinca7. Adonan dasar kue dadar8. Kue dadar isi unti9. Kue dadar pisang10. Puding pisang11. Puding jeruk manis12. Puding sirsak13. Puding avokad

44

Page 45: Menu Untuk Kanker

** Kue dadar dengn kinca **

Bahan :- Adonan dasar kue dadar ½ resep- Gula merah/palem 100 g- Air ½ gelas

Cara membuat :- Buat dadar dari adonan kue dadar dalam pan berdasar bundar.- Setelah matang,lipat menjadi empat atau enam- Atur diatas piring saji.Hias diatasnya dengan

kinca kental.- Buat kinca kental.Caranya ,rebus gula dan air

hingga hancur,lalu saring.Jerangkan kembali diatas api sambil diaduk hingga kental.

- Kandungan GiziEnergi : 720 kaloriProtein : 11,2 gLemak : 11,83 gKarbohidrat : 159,5 g

45

Page 46: Menu Untuk Kanker

D. Aneka Hidangn Ikan dan Ayam

1. Pindang serani2. Tim ikan bandeng3. Otak atik bandeng4. Rolade ayam telur5. Paha ayam dengan keju6. Pepes ikan bumbu kemangi7. Ikan panggang bumbu kecap8. Perkedel ayam panggang9. Ayam kodok10. Rolade udang11. Dada ayam gulung dengan tahu12. Ayam panggang bumbu kecap

47

Page 47: Menu Untuk Kanker

** Rolade udang **

Bahan :Udang kupas : 150 gAyam cincang : 50 gTelur : 2 butirTepung roti : 1 sdmSusu cair : 3 sdmSeledri : secukupnyaBawang putih : 2 siungGaram : secukupnya

Cara membuat :- Haluskan udang,lalu campur dengan ayam cincang- Haluskan bumbu,lalu masukan kedalam campur udang.Tambahkan satu butir

telur lalu aduk rata.- Kukus hingga matang lalu angkat.- Jika sudah dingin,iris tipis-tipis dan celupkan kedalam putih telur.Lapisi

dengan tepung panir lalu goreng hingga kecoklatan.- Sajikan diatas piring saji.

5

Page 48: Menu Untuk Kanker

Kandungan GiziEnergi : 609 kaloriProtein : 60,58 gLemak : 36 gKarbohidrat : 8,75 g

5

Page 49: Menu Untuk Kanker

BAB 6

LAMPIRAN

MENU UNTUKPENDERITA KANKER

Page 50: Menu Untuk Kanker

Lampiran 1. Contoh Ragam Makanan dalam Sehari Berdasarkan Jenis Diet,Jumlah Energi,dan Protein.

Bahan

makananan

Diet cincang Diet lunak I Diet lunak II

Energi 1500 kal dan protein 75 g Energi 1800 kal dan protein 90g Energi 2000 kaldan protein 100 g

URT Berat

( g )

Energi

(kall)

Protein

( g)

URT Berat

( g )

Energi

(kall)

Protein

( g)

URT Berat

( g )

Energi

(kall)

Protein

( g)

Nasi putih

Nasi tim

Bubur nasi

Kentang

Beragam tepung

Roti putih

krakers

Gula

Telur

Daging

Ayam

Ikan

Tahu

Tempe

Sayur

Buah pepaya

Susu

Minyak

Jumlah total

-

-

3 gelas

-

3 sdm

2 iris

5 buah

6 sdm

2 butir

3 potong

3 potong

3 potong

1 potong

-

1 gelas

1 potong

1 gelas

0,5 sdm

-

-

600

-

5

40

50

60

120

150

150

150

100

-

100

100

200

45

-

-

262

-

66

88

175

210

190

285

-

-

80

-

50

40

110

45

1601

-

-

6

-

1,5

2

4

0

22

30

-

-

6

-

3

0

7

0

81,5

-

3 gelas

-

-

2 dsm

-

4 buah

6 sdm

2,5 butir

4 potong

-

-

1 potong

-

0,5 gelas

1 potong

1 gelas

0,5 sdm

-

600

-

-

15

-

40

60

150

200

-

-

100

-

50

100

200

5

1837

-

252

-

-

44

-

140

210

238

380

-

-

80

-

25

40

110

45

94,1

-

12

-

-

1

-

1,6

0

25

40

-

-

6

-

1,5

0

7

0

-

3 gelas

-

1buahkecil

2 sdm

-

¼ bungks

6 sdm

1 butir

-

3 potong

1potong

1½ potong

1½ potong

1 gelas

2 potong

2 gelas

1 sdm

-

600

-

60

12,5

-

12,5

60

60

-

150

50

150

75

100

200

400

10

-

252

-

53

44

-

44

210

95

-

285

95

120

120

50

80

220

90

2031

-

12

-

1,2

1

-

1

-

10

-

30

10

9

9

3

-

14

-

101,7

Catatan :URT = ukuran rumah tanggaSdm = sendok makan

50

Page 51: Menu Untuk Kanker

Lampiran 2. Contoh Menu Hari Ke-1 Makanan Cincang Diet 1700 kkal

Waktu Menu Bahan

ukuran Kandungan Zat gizi

URT g Energi

(kkal)

Protein

( g )

KH

( 9 )

Lemak

( g )

Pagi

06.00 - 07.00

Nasi tim

Sup bola-bola

Daging

Wortel

Teh manis

Nasi tim

Daging

Telur

Wortel

Gula

1gelas

1 potong

½ butir

½ gelas

1 sdm

200

50

30

50

10

175

95

48

25

35

4

10

5

1.5

-

40

-

-

5

9

-

6

3

-

-

Total - - 378 20,5 54 9

Selingan

09.00 - 10.00

Makaroni

panggang

Makaroni

Telur

susu

½ gelas

½ batang

½ gelas

50

30

30

175

48

56

4

5

3,5

40

-

4.5

-

3

3,5

Total - - 279 12,5 44,5 6,5

Siang

12.00 – 13.00

Nasi tim

Oak-otak

Bandeng

Asam-asam

Buncis tahu

Pisang

Nasi tim

Ikan bandeng

Kentang

Telur

Tahu

Buncis

Minyak

Pisang ambon

1 gelas

1 potong

½ buah

½ butir

1 potong

½ gelas

½ sdm

1 buah

200

50

30

30

50

50

5

75

175

95

25

48

40

25

45

40

4

10

0,6

5

3

1,5

-

-

40

-

6

-

4

5

-

10

-

6

-

3

1,5

-

5

-

Total - - 494 24,1 65 15,5

Malam

21.00 – 22.00

Nasi tim

Ayam panggang

bumbu tomat

Sup ayam

pepaya

Nasi tim

Ayam

Tomat

Bayam

Pepaya

1 gelas

1 potong

-

1 gelas

1 potong

200

50

30

100

100

175

95

-

50

40

4

10

-

3

-

40

-

-

10

10

-

6

-

-

-

Total - 360 17 60 6

Selingan Krackers

Susu

Krackers

Susu

gula

½ bungkus

1 gelas

1sdm

12,5

200

10

44

110

10

1

7

-

10

9

9

-

7

-

Total

Jumlah total

-

-

-

-

189

1700

8

82,1

28

251,5

7

44

51

Page 52: Menu Untuk Kanker

* * Terimakasih * *