Media penyimpanan external komputer

13
MEDIA PENYIMPANAN KOMPUTER EXTERNAL STORAGE Di Susun Oleh ZAINUL ARIFIN, S. Kom SMK NEGERI 1 PUNGGING - MOJOKERTO

Transcript of Media penyimpanan external komputer

Page 1: Media penyimpanan external komputer

MEDIA PENYIMPANAN KOMPUTEREXTERNAL STORAGE

Di Susun Oleh ZAINUL ARIFIN, S. Kom

SMK NEGERI 1 PUNGGING - MOJOKERTO

Page 2: Media penyimpanan external komputer

PENGERTIANComputer Data Storage (Penyimpanan Data Komputer) adalah media yang digunakan dengan fungsi untuk menyimpan berbagai macam data digital yang tersedia pada perangkat komputer dengan waktu tertentu sehingga dapat dibaca dan dibuka kembali untuk diproses ulang pada perangkat. Untuk saat ini Media penyimpanan Komputer terbagi menjadi 3 kategori, yaitu Media penyimpanan Magnetik (Magnetic Disk), Media Penyimpanan Optical (Optical Disk), dan Media Penyimpanan Awan (Cloud Storage). 

Media penyimpanan juga bisa sebagai alat masukkan dan alat keluaran, sebagai alat masukkan adalah pada saat data dan informasi yang ada dalam media penyimpanan dibutuhkan maka akan dibuka di komputer, proses tersebut menjadi input. Sedangkan menjadi alat keluaran adalah pada saat data dan informasi yang ada dalam komputer dipindahkan atau disimpan dalam media penyimpanan.

Page 3: Media penyimpanan external komputer

FUNGSI MEDIA PENYIMPANAN PC Tempat penyimpanan, media yang digunakan untuk

menyimpan data yang diolah oleh komputer, Fungsi storage adalah menyimpan data atau file dalam jangka panjang dan pendek.

Penyimpanan internal (biasa juga di sebut main memori atau memori utama) berfungsi sebagai pengikat sementara baik bagi data program maupun informasi ketika proses pengolahanya di laksanakan oleh CPU.  Dua contoh memori  internal ROM dan RAM. ROM (Read Only Memory) adalah memory yang hanya bisa dibaca sedangkan RAM (Random Access Memory) memori yang isinya bisa diperbaharui .

Penyimpanan eksternal (exsternal Storage) dikenal juga dengan sebutan penyimpanan sekunder. Penyimpanan eksternal adalah segala piranti yang berfungsi untuk menyimpan data secara permanen. Pengertian Permanen disini berarti bahwa data yang terdapat pada penyimpan akan tetap terpelihara dengan baik sekalipun computer sudah dalam keadaan mati.

Page 4: Media penyimpanan external komputer

EKSTERNAL STORAGE

External Storage (Penyimpanan eksternal) adalah storage yang berfungsi untuk menyimpan data dari luar main storage dalam waktu yang sangat atau relatif lama, dan biasanaya external storage di gunakan untuk menampung data dalam jumlah yang sangat besar.

Penyimpan Eksternal ( secondary storage atau external storage ) merupakan peranti yang dapat menyimpan data secara permanen. Data tidak hilang ketika komputer dimatikan. Sejauh ini terdapat beraneka ragam penyimpan eksternal. Pita magnertik, hard disk, disket, dan CD-ROM merupakan contoh penyimpan eksternal. Kartu memori merupakan contoh penyimpan eksternal lainnya yang biasa digunakan lainnya pada PDA dan juga kamera digital.

Page 5: Media penyimpanan external komputer

JENIS-JENIS EKSTERNAL STORAGE1. PANCH CARD

Media penyimpanan yang pertama bernama Punch Card.  Punch Card ini dirancang dan diperkenalkan oleh seorang tokoh bernama Basile Bouchon.  Media penyimpanan ini menggunakan sebuah kertas berforasi untuk menyimpan pola yang digunakan pada kain. Sejak tahun 1725 telah dirancang sebuah media untuk menyimpan data yang diperkenalkan oleh seorang tokoh bernama Basile Bouchon menggunakan sebuah kertas berforasi untuk menyimpan pola yang digunakan pada kain. Tetapi media ini pertama kali dipatenkan untuk penyimpanan data sekitar 23 september 1884 oleh seseorang bernama Herman Hollerith.  Penemuan ini digunakan lebih dari 100 tahun hingga pertengahan 1970.  Punch card ini memiliki 90 kolom dan jumlah data yang bisa disimpan (kapasitas) di dalam media penyimpanan ini sangatlah kecil dan juga fungsi utama media ini bukan untuk menyimpan informasi atau data untuk manusia, melainkan untuk menyimpan pengaturan(setting) untuk mesin yang berbeda.

Page 6: Media penyimpanan external komputer

JENIS-JENIS EKSTERNAL STORAGE

2. PANCH TAPE

Media penyimpanan selanjutnya adalah Punch Tape.  Orang pertama yang mengetahui penggunaan paper tape yang biasanya digunakan untuk mesin faksimili dan mesin telegram tahun 1846 ini bernama Alexander Bain.Penggunaan paper tape yang biasanya digunakan untuk mesin faksimili dan mesin telegram  .Setiap baris tape menampilkan satu karakter, tetapi karena kita bisa melipatnya dengan mudah maka media ini dapat menyimpan data secara lebih signifikan daripada punch card

Page 7: Media penyimpanan external komputer

JENIS-JENIS EKSTERNAL STORAGE

3. MAGNETIC TAPE

Media penyimpanan ini telah digunakan pertama kali oleh IBM untuk menyimpan data pada tahun 1950-an. Sebuah roll magnetic tape dapat menyimpan data setara dengan 10.000 punch cards, fenomena ini membuat magnetic tape menjadi sangat populer sebagai cara menyimpan suatu data komputer hingga pertengahan 1980-an.                                  

Magnetic tape adalah model pertama dari pada secondary memory. Tape ini juga dipakai untuk alat input/output dimana informasi dimasukkan ke CPU dari tape dan informasi diambil dari CPU lalu disimpan pada tape lainnya.Panjang tape pada umumnya 2400 feet, lebarnya 0.5 inch dan tebalnya 2 mm. Data disimpan dalam bintik kecil yang bermagnit dan tidak tampak pada bahan plastik yang dilapisi ferroksida. Flexible plastiknya disebut mylar.    

Page 8: Media penyimpanan external komputer

JENIS-JENIS EKSTERNAL STORAGE

4. MAGNETIC TAPE

Compact cassette ini merupakan salah satu bagian dari magnetic tape. Media penyimpanan ini dikenalkan oleh philips pada tahun 1963, namun tidak sampai tahun 1970 menjadi populer.  Komputer - komputer, seperti ZX spectrum, commodore 64 dan amstrad CPC menggunakan compact cassette ini atau yang lebih sering disebut dengan kaset ini untuk menyimpan data. Standar 90 menit compact cassette dapat menyimpan sekitar 700kb hingga 1mb dari data tiap sisinya.  Jika disetarakan dengan DVD, maka data dalam compact casette ini dapat dijalankan selama 281 hari.     

Page 9: Media penyimpanan external komputer

JENIS-JENIS EKSTERNAL STORAGE

5. DISKET (FLOPPY DISK)

Disket ini diperkenalkan pertama kali pada tahun 1969. Saat itu media ini hanya bisa membaca saja atau istilahnya adalah read only.  Maksudnya adalah, ketika data tersimpan, data tidak lagi bisa dimodifikasi ataupun di hapuskan dari dalam floppy disk ini. Ukuran media ini hanya sektar 8 inch dan hanya dapat menyimpan data sekitar 80kb.  Empat tahun kemudian, floppy disk yang sama muncul dan dapat menyimpan data sebanyak 256kb. Perkembangan selanjutnya terjadi pada tahun 1990, lahir sebuah disk dengan ukuran 3 inch yang dapat menyimpan data sekitar 250mb atau biasa disebut zip disk.               

Page 10: Media penyimpanan external komputer

JENIS-JENIS EKSTERNAL STORAGE6. HARDDISK

Hard Disk adalah non-volatile storage device yang menyimpan data secara electronik dengan kapasitas besar (High-capacity storage) yang  dikodekan secara digital pada piring-piring yang berputar cepat dengan permukaan magnetic dan berisi beberapa plat yang keras,dan bundar serta komponen yang menyertai berada dalam wadah yang kedap udara, dan tersegel untuk keamanan.

Hard disk akan merekam data dalam putaran konsentris yang biasa disebut dengan track. Dalam sebuah track ini masih ada pembagian lagi yang disebut dengan sektor. Masing-masing track dalam sebuah disk bisa diibaratkan sebuah buku tempat anda menyimpan tulisan yang tertata rapi dalam sebuah disk. Kalau sistem operasi membutuhkan file yang terletak dalam track dan sektor tertentu maka permintaan tersebut akan diteruskan lewat lengan pengendali head ke posisi track dan sektor tertentu dimana data disimpan.

              

Page 11: Media penyimpanan external komputer

JENIS-JENIS EKSTERNAL STORAGE

7. COMPACT DISK

Setelah ditemukannya laser disk, media penyimpanan mengalami revolusi bentuk besar yaitu perubahan dari media yang berbentuk sudut, seperti kubus, balok, maupun pita, menjadi lingkaran atau yang lebih sering disebut Disk.  Perkembangan lebih lanjut dari laser disk adalah compact disk.  Media penyimpanan ini muncul pada tahun 1979 hasil kerja sama philips dengan sony.  Ukuran compact disk ini lebih kecil dibandingkan laser disk.  Penjualan compact disk ini pun mulai meledak di pasaran pada tahun 1982.  Tipe compact disk seperti ini dapat menyimpan sampai 700mb.              

Page 12: Media penyimpanan external komputer

JENIS-JENIS EKSTERNAL STORAGE

8. USB FLASH DISK

Pada tahun 1999, Amir Ban, Dov Moran dan Oron Ogdan menemukan sistem penyimanan data terbaru, USB flash drive. Tidak seperti memory card yang sering digunakan pada media elektronik portable, media ini biasanya digunakan untuk memindahkan data dari satu komputer ke komputer lainnya atau untuk menyimpan data komputer sebagai backup (cadangan). Perkembangan USB ini mengalami perubahan pesat.  Dari kapasitasnya yang dulu hanya sampai beberapa megabyte saja, sekarang ini media usb flash drive dapat menyimpan sampai 16gb.  Teknologi usb bus port juga memungkinkan adanya external hard drive, hard drive yang bisa kita bawa kemana saja untuk kepentingan apa pun dalam menyimpan data.  Dan besar hard drive itu bisa sampai 5 terrabyte.               

Page 13: Media penyimpanan external komputer

JENIS-JENIS EKSTERNAL STORAGE

9. MMC (MEMORY CARD)

Diluar dari media penyimpanan itu semua, masih ada media penyimpanan lainnya yang berkembang seiring dengan berkembangnya media penyimpanan utama di atas.  Memory card juga berkembang pesat bersamaan dengan berkembangnya CD, DVD, HDVD, dan Blu-ray.  Pertama kali dikeluarkan sekitar tahun 1990-an.  Memory card mengalami evolusi yang cukup besar juga dari segi ukuran dan besar data penyimpanan.  Media ini biasanya dipakai pada device atau alat elektronik yang bersifat praktis atau portable seperti, handphone, kamera, gameboy, psp, psvita, dan lainnya.  Perkembangan memory ini juga merangsang keluarnya flashdisk.