listrik statis.docx

download listrik statis.docx

of 2

Transcript of listrik statis.docx

Listrik StatisUpdated at:8:17 PM.byEncyclopedia ArticleUnder Category:Fisika,IPA,IPA Terpadu,Listrik StastisListrik statis (elektrostatic) adalah kumpulan muatan listrik dalam jumlah besar, yang statis (tidak mengalir), namun apabila terjadi pengosongan muatan tersebut waktunya sangat singkat.

A. Cara Menimbulkan Benda Bermuatan ListrikBenda bermuatan listrik adalah sebuah benda yang mengalami kelebihan atau kekurangan elektron. Beberapa cara sederhana untuk menimbulkan listrik statis adalah:1. Penggaris plastik yang digosokkan pada rambut kering akan bermuatan listrik negatif.2. Kaca yang telah digosok dengan bulu akan bermuatan listrik positif.

B. Jenis-jenis Muatan Listrik Dalam atom terdiri dari inti atom dan elektron. Inti atom terdiri dari proton dan neutron, proton bermuatan positif dan neutron tidak bermuatan (netral). Atom disebut netral jika jumlah proton di dalam inti atom sama dengan jumlah elektron yang mengelilingi inti. Atom positif adalah atom yang memiliki muatan positif lebih banyak dari muatan negatifnya.

C. Hukum CoulombCharles Augustin de Coulomb adalah orang yang pertama kali meneliti hubungan gaya listrik dengan dua muatan dan jarak antara keduanya dengan menggunakan sebuah neraca puntir. Dalam penelitian tersebut akhirnya Coulumb menyimpulkan dalam sebuah hukum yang disebut hukum Coulumb: besar gaya tolak-menolak ataugaya tarik-menarik antara dua benda bermuatan listrik, berbanding lurus dengan besar masing-masing muatan listrik dan berbanding terbalik dengan kuadrat jarak antara kedua benda bermuatan.Secara matematis, Hukum Coulomb dapat dirumuskan:

Keterangan:F = gaya tarik-menarik atau gaya tolak-menolak (Newton)k = konstanta = 9 109 N m2 C-2q1, q2 = muatan masing-masing benda (Coulomb)

r = jarak antara kedua benda (meter)

D. Induksi Listrik Induksi listrik atau influensi imbas listrik adalah peristiwa pemisahan muatan listrik (perpindahan elektron) karena didekati oleh benda bermuatan listrik.

E. Medan ListrikMedan listrik adalah daerah di sekitar benda bermuatan listrik yang masih dipengaruhi gaya listrik. Besarnya kuat medan listrik dapat ditentukan dengan rumus: Keterangan:

E = Kuat medan listrik (N/C) F = Gaya Coulomb (N) q = Muatan listrik (C) F. Potensial ListrikPotensial listrik adalah usaha yang diperlukan untuk memindahkan muatan listrik dari satu tempat ke tempat lain per jumlah muatannya. Potensial listrik dirumuskan: Keterangan:

W = Usaha, satuan Joule (J) q = Muatan listrik, satuan Coulomb (C) V = Potensial listrik, satuan volt (V)

G. Pemanfaatan Listrik StatisPemanfaatan listrik statis dalam kehidupan sehari-hari antara lain:1. Penangkal Petir 2. Generator Van de Graaff 3. Alat penggumpal asap4. Pengecatan mobil5. Mesin fotokopi