Lapsus Eritrasma RSUD ISI

33
BAB 1 PENDAHULUAN Eritrasma adalah salah satu penyakit bakteri yang selama lebih dari 100 tahun dianggap sebagai penyakit jamur. Burchard melukiskan penyakit ini sebagai penyakit kulit yang disebabkan oleh Actynomycetes, Nocardia minitussima berdasarkan gambaran klinis dan pemeriksaan sediaan langsung, ditemukan struktur seperti hifa halus pada tahun 1859. Sarkani, dkk (1962) menemukan Corynebacterium sebagai etiologi penyakit eritrasma berdasarkan penelitian biakan. Penyakit ini bersifat universal, namun lebih banyak terlihat di daerah tropik dan subtropik (Busam KJ, 2010) eritrasma bisa terjadi di segala usia, tapi lebih sering terjadi pada dewasa. Kulit yang lembab, udara yang lembab, pakaian yang ketat, sepatu yang sempit, dan hiperhidrosis merupakan faktor-faktor mempengaruhi perjalanan penyakit ini ( Wolff K et all, 2008) Sedangkan faktor predisposisi pada eritrasma adalah obesitas, diabeter mellitus dan imunosupresi (Busam KJ, 2010) 1

description

Eritrasma

Transcript of Lapsus Eritrasma RSUD ISI

BAB 1PENDAHULUAN

Eritrasma adalah salah satu penyakit bakteri yang selama lebih dari 100 tahun dianggap sebagai penyakit jamur. Burchard melukiskan penyakit ini sebagaipenyakit kulit yang disebabkan olehActynomycetes,Nocardia minitussima berdasarkan gambaran klinis dan pemeriksaan sediaan langsung, ditemukan strukturseperti hifa halus pada tahun 1859. Sarkani, dkk (1962) menemukan Corynebacterium sebagai etiologi penyakit eritrasma berdasarkan penelitian biakan.Penyakit ini bersifat universal, namun lebih banyak terlihat di daerah tropik dan subtropik (Busam KJ, 2010) eritrasma bisa terjadi di segala usia, tapi lebih sering terjadi pada dewasa. Kulit yang lembab, udara yang lembab, pakaian yang ketat, sepatu yang sempit, dan hiperhidrosis merupakan faktor-faktor mempengaruhi perjalanan penyakit ini ( Wolff K et all, 2008) Sedangkan faktor predisposisi pada eritrasma adalah obesitas, diabeter mellitus dan imunosupresi (Busam KJ, 2010)Eritrasma ditandai dengan lesi berupa eritema dan skuama halus pada daerah lipatan seperti ketiak dan lipat paha. Pada pemeriksaan dengan sinar Wood didapatkan flouresensi berwarna merah bata. Prognosis cukup baik bila semua lesi diobati dengan eritromisin dan obat topikal tetrasiklin dan anti jamur secara tekun dan menyeluruh (Miller SD, 2004)Insidens eritrasma dilaporkan sekitar 4% di dunia. Penyakit ini bersifat universal, namun lebih banyak terlihat di daerah tropik. Eritrasma lebih banyak pada dewasa muda. Namun penyakit ini dapat menyerang semua usia, pasien termuda yang pernah dilaporkan menderita eritrasma adalah anak usia satu tahun. Frekuensinya sama pada pria dan wanita (Blaise G et all, 2008) Seiring dengan kandidiasis ,intertrigo, candida folikulitis, furunkulosis, tinea cruris, dan folikulitis, erythrasma telah dilaporkan terjadi dengan insiden meningkat antara individual dengan obesitas ( Josep B, 2009 ).

BAB 2LAPORAN KASUS

2.1 Identitas pasienNama: An. ATKJenis kelamin: Perempuan Umur: 6 thAlamat: Kec. BarengAgama : IslamStatus perkawinan: Belum MenikahPekerjaan : -Suku bangsa: JawaTanggal pemeriksaan: 29 Maret 2015No. RM: 22-13-342.2 Anamnesis Keluhan utama Ketiak Kiri terasa Gatal Riwayat penyakit sekarangPasien datang ke Poli Kulit dan Kelamin RSUD Jombang dengan keluhan gatal gatal di ketiak kiri, ketiak kiri berwarna merah dan berair pasien juga merasa nyeri pada bagian ketiak bila ingin mengangkat tangan, awal warna merah tidak lebar hanya gatal gatal saja dan merintik rintik 1 minggu yang lalu, tetapi lama kelamaan berwarna merah dan berair.

Riwayat penyakit dahuluTidak pernah sakit seperti ini sebelumnya. Riwayat penyakit keluargaTidak ada yang sakit seperti ini. Riwayat sosial-2.3 Pemeriksaan fisik Status generalis Keadaan Umum : Baik Kesadaran: Compos mentis Hygiene: cukup Gizi: Baik Nadi dan RR: - Kepala : Anemis (-), Ikterus (-), Cyanosis (-), Dyspneu(-) Leher : Tidak dilakukan pemeriksaan Thorak : Tidak dilakukan pemeriksaan Aksilla: Tidak dilakukan pemeriksaan Abdomen : Tidak dilakukan pemeriksaan Ektremitas : Tidak dilakukan pemeriksaan Status lokalisAxila SinistraEffloresensi : makula eritematosa Batas tegas di sertai krusta dan skuama tipis, pada bagian eritema tampak basah,

Gambar 2.1 Pemeriksaan fisikMakula Eritematosa Batas Tegas Disertai dengan Skuama Tipis, Krusta dan pada permukaan eritema tampak basah

2.4 Pemeriksaan penunjangTidak dilakukan pemeriksaan penunjang

2.5 Problem list Cutaneus Infection Gatal Gatal dengan rasa perih

2.6 ResumePasien datang ke Poli Kulit dan Kelamin RSUD Jombang dengan keluhan gatal gatal di ketiak kiri, ketiak kiri berwarna merah dan berair pasien juga merasa nyeri pada bagian ketiak bila ingin mengangkat tangan, awal warna merah tidak lebar hanya gatal gatal saja dan merintik rintik 1 minggu yang lalu, tetapi lama kelamaan berwarna merah dan berair. Effloresensi : makula eritematosa Batas tegas di sertai krusta dan skuama tipis, pada bagian eritema tampak basah,2.7 AsessementErytrhasma2.8 Diagnosis bandinga. Tinea Crurisb. Candidiasis Cutisc. Pitriasis Versikolord. Dermatitis Seboroik2.9 Planning Diagnosis Tidak dilakukan pemeriksaan penunjang untuk planning diagnosis karena keterbatasan alat.

TerapiErytromycin 250 mgCTM tabParacetamol tabMf la pulv dtd No XV3dd1 pulvSodium Fusadic 2% Cream 2 dd ue ( Pagi Malam )Kompres PZ MonitoringKontrol 1 Minggu lagi untuk mengevaluasi hasil pengobatan dan kemajuan penyakit (keluahan subjektif dan tanda objektif) Edukasi Jangan Menggunakan Baju yang Lembab, Minum obat yang diresepkan dokter secara rutin Datang dan konsultasi ke dokter segera bila keluhan bertambah parah

BAB 3TINJAUAN PUSTAKA

3.1 DefinisiEritrasma ialah penyakit bakteri kronik pada stratum korneum yang disebabkan oleh Corynebacteriumminitussismum, ditandai dengan adanya lesi berupa eritema dan skuama halus terutama di daerah ketiak danlipat paha ( Djuanda dkk, 2007)

Gambar 3.1Predileksi Erytrhasma

3.2 EtiologiSeperti yang telah disebutkan di atas etiologi dari penyakit ini adalah Corynebacterium minitussismum. Bakteri ini adalah bakteri gram positif (difteroid).Bakteri ini tidak membentuk spora dan merupakan basil yang bersifat aerob atau anaerob yang fakultatif. Corynebacterium minitussismum merupakan flora normal di kulit yang dapatmenyebabkan infeksi epidermal superfisial pada keadaan-keadaantertentu ( Wollf K et all dan Blaise G, 2008)

3.3 EpidemiologiEpidemiologi dari eritrasma belum banyak diuraikan. Insidens eritrasma dilaporkan sekitar 4% di dunia. Penyakit ini bersifat universal, namun lebih banyak terlihat di daerah tropik. Eritrasma lebih banyak pada dewasa muda. Namun penyakit ini dapat menyerang semua usia, pasien termuda yang pernah dilaporkan menderita eritrasma adalah anak usia satu tahun. Frekuensinya sama pada pria dan wanita. Namun, eritrasma pada regio kruris lebih banyak ditemukan pada pria. Studi pada tahun 2008 menemukan bahwa eritrasma interdigitalis lebih umum terjadi pada wanita (83% dari 24 pasien) Orang-orang yang banyak keringat, kegemukan, peminum alkohol dan debilitas lebih sering terkena penyakit. Pada ras kulit hitam lebih banyak daripada kulit putih. Daerah beriklim panas lebih sering terkena daripada daerah dingin. Higiene buruk berperan penting dalam menimbulkan penyakit. Panas dan lembab juga mempermudah timbulnya penyakit ( Blaise G, 2008)

3.4 Gejala KlinisLesi kulit dapat berukuran sebesar miliar sampai plakat. Lesi eritoskuamosa, berskuama halus kadang-kadang dapat terlihat merah kecoklat-coklatan. Variasi ini rupanya bergantung pada area lesi dan warna kulit penderita. Tempat predileksi dimulai dari tempat yang paling sering, yakni toe webspaces (di antara jari kaki), lipat paha, aksila. Selain itu, juga bisa ditemukan di daerah intertriginosa lain (terutama pada penderita gemuk), intergluteal, inframamary (submammary), Lesi di daerah lipat paha dapat menunjukkan gejala berupa gatal dan terasa terbakar. Sedangkan lesi pada tempat lain asimtomatik (Wollf K et all, 2008)Perluasan lesi terlihat pada pinggir yang eritematosa dan serpiginosa. Lesi tidak menimbulkan dan tidak terlihat vesikulasi. Skuama kering yang halus menutupi lesi dan pada perabaan terasa berlemak.

Gambar 3.2Erytrhasma pada inguinal dan Axila

Beberapa penulis beranggapan ada hubungan erat antara eritrasma dan diabetes melitus. Penyakit ini terutama menyerang pria dewasa dan dianggap tidak begitu menular, berdasarkan observasi pada pasangan suami-isteri yang biasanya tidak terserang penyakit tersebut secara bersama-sama. Eritrasma tidak menimbulkan keluhan subyektif, kecuali bila terjadi ekzematisasi oleh karena penderita berkeringat banyak atau terjadi maserasi pada kulit (Wollf K et all, 2008).

3.5 Pemeriksaan PenunjangPemeriksaan penunjang terdiri atas pemeriksaan dengan lampu Wood dan sediaan langsung. Pada pemeriksaan dengan lampu Wood, lesi terlihat berfluoresensi merah membara (coral red). Pemeriksaan dengan lampu Wood adalah prosedur pemeriksaan non invasive, dilakukan dengan menyinari seluruh daerah lesi dengan sinar ultraviolet. Pada eritrasma terlihat floresensi merah bata terang (a bright coral-red fluorescence ) yang disebabkan adaya porfirin yang diproduksi oleh kuman. (Holdinesss MR, 2002)

Gambar 3.3florosensi merah membara

Sediaan langsung kerokan kulit dengan pewarnaan Gram, tampak batang Gram positif, Bahan untuk sediaan langsung dengan cara mengerok. Lesi dikerok dengan scalpel tumpul atau pinggir gelas objek. Bahan kerokan kulit ditambah satu tetes eter, dibiarkan menguap. Bahan tersebut yang lemaknya sudah dilarutkan dan kering ditambah biru metilen atau biru laktofenol, ditutup dengan gelas penutup dan dilihat di bawah mikroskop dengan pembesaran 10 x 100. Bila sudah ditambah biru laktofenol, susunan benang halus belum terlihat nyata, sediaan dapat dipanaskan sebentar di atas api kecil dan gelas penutup ditekan, sehingga preparat menjadi tipis ( Djuanda A, 2007)Organisme terlihat sebagai batang pendek halus, bercabang, berdiameter, 1 u atau kurang, yang mudah putus sebagai bentuk basil kecil atau difteroid. Pemeriksaan harus teliti untuk melihat bentuk akhir ini ( Djuanda A, 2007)

Gambar 3.4.Corynebacterium minutissimum3.6 Diagnosis BandingKelainan kulit kronik, non-inflamasi pada daerah intertriginosa, yang berwarna merah kecoklatan, dilapisi skuama halus merupakan tanda eritrasma. Kulit yang terdapat lesi juga menjadi mengkerut dan terlihat gambaran likenifikasi Pemeriksaan dengan lampu Wood dan sediaan langsung KOH dapat menentukan diagnosis Pitiriasis versikolor, tinea kruris, kandidiasis kutis intertriginosa, dermatitis seboroik, dermatitis kontak merupakan beberapa penyakit yang dapat dijadikan diagnosis banding untuk eritrasma (Djuanda A, 007)

Gambar 3. 5 eritrasma dengan likenifikasi

Pitiriasis versikolor adalah penyakit yang paling sering dibandingkan dengan eritrasma. Namun pitiriasis versikolor biasanya tidak terbatas pada daerah intertriginosa, umumnya menyerang tubuh bagian atas dan masing masing lesi umumnya berukuran kecil (tidak seluas eritrasma) dan tidak terdapat eritem ( Djuanda A, 2007)Gambaran klinis Pitiriasis versikolor:1. Gatal bila berkeringat2. Lokasi lesi pada umumnya terdapat pada badan (dada, punggung), leher, lengan atas, selangkang, bisa ditemukan di daerah lain termasuk muka.3. Terdapat 3 bentuk lesi:a. Makular: soliter dan biasanya saling bertemu (koalesen) dan tertutup skuama.b. Papuler: bulat kecil-kecil perifolikuler, sekitar folikel rambut dan tertutup skuamac. Campuran lesi makular dan papular.4. Warna lesi bervariasi: putih (lesi dini), kemerahan, dan coklat (lesi lama). Bentuk kronis sksn didapatkan bermacam warna.5. Selesai terapi biasanya didapatkan depigmentasi residual tanpa skuama di atasnya yang akan menetap dalam beberapa bulan sebelum kemudian normal.Pada pemeriksaan penunjang didapatkan hasil sebagi berikut:1. Larutan KOH 20%, hasil positif bila terlihat hifa pendek, lurus, bengkok (seperti huruf I,v,j) dan segerombolan spora budding yeast yang berbentuk bulat mirip seperti spaghetti eith meatballs.Hasil negative: bila tidak ada lagi hifa,maka bukan Pitiriasis versikolor walaupun ada spora.2. Lampu Wood, hasilnya positif apabila terlihat fuoresensi berwarna kuning emas pada lesi tersebut.Tinea kruris adalah infeksi jamur dermatofita pada daerah kruris dan sekitarnya. Efloresensi berupa makula eritematosa nummular samai geografis, berbatas tegas dengan tepi lebih aktif terdiri dari papula atau pustule. Bila kronik macula menjadi hiperpigmentasi dengan skuama di atasnya. Gejala subjektif berupa rasa gatal hebat, semakin hebat bila berkeringat ( Djuanda A, 2007)

Gambar 3.6Tinea Kruris

Kandidiasis kutis intertriginosa berlokasi daerah lipatan kulit, terutama ketiak, bagian bawah payudara, bagian pusat, lipat bokong, selangkangan, dan sela antar jari; dapat juga mengenai daerah belakang telinga, lipatan kulit perut, dan glans penis (balanopostitis). Pada sela jari tangan biasanya antara jari ketiga dan keempat, pada sela jari kaki antara jari keempat dan kelima, keluhan gatal yang hebat, kadang-kadang disertai rasa panas seperti terbakar.

Gambar 3.7Candidiasis

Lesi pada penyakit yang akut mula-mula kecil berupa bercak yang berbatas tegas, bersisik, basah, dan kemerahan. Kemudian meluas, berupa lenting-lenting yang dapat berisi nanah berdinding tipis, ukuran 2-4 mm, bercak kemerahan, batas tegas, Pada bagian tepi kadang-kadang tampak papul dan skuama. Lesi tersebut dikelilingi oleh lenting-lenting atau papul di sekitarnya berisi nanah yang bila pecah meninggalkan daerah yang luka, dengan pinggir yang kasar dan berkembang seperti lesi utama. Kulit sela jari tampak merah atau terkelupas, dan terjadi lecet. Pada bentuk yang kronik, kulit sela jari menebal dan berwarna putih .Dermatitis seboroik, Gambaran klinik yang khas untuk dermatitis seboroik ialah skuama yang berminyak dan kekuningan dan berlokasi di daerah-daerah seboroik1. Floresensi berupa makula atau plakat, folikular, perifolikular atau papul, kemerahan atau kekuningan dengan derajat ringan sampai berat, inflamasi, skuama dan krusta tipis sampai tebal yang kering, basah atau berminyak

Gambar 3.8 dermatitis seboroik pada wajah

Predileksi dermatitis seboroik antara lain di kulit kepala, supraorbital, liang telinga luar, lipatan nasolabial, daerah sterna, areola mamae, lipatan di bawah mamae pada wanita, interskapular, umbilikus, lipat paha, dan daerah anogenital ( Djuanda A, 2007)3.7 PengobatanPengobatan sistemik bisa menggunakan eritromisin, tetrasiklin dan kloramfenikol. Eritromisin merupakan obat pilihan dengan pemberian 4 x 250 mg/ hari selama 14 hari. Penggunaan eritromisin lebih baik baik daripada tetrasiklin dan kloramfenikol. Penggunaan kloramfenikol dapat menimbulkan neutropenia, agranulositosis dan anemia aplastik.Pengobatan topikal bisa menggunakan tetrasiklin 3%, klindamisin, whitfield ointment dan natrium fusidat 2%. Penggunaan whitfield ointment lebih baik pada eritrasma yang berlokasi pada aksila dan inguinal. Hanya pengobatan topikal memerlukan lebih ketekunan dan kepatuhan penderita.Tujuan farmakoterapi untuk eritrasma adalah untuk mengurangi morbiditas, untuk menghilangkan infeksi dan mencegah komplikasi.81. Obat topikal a. Salap tetrasiklin 3% juga bermanfaat. Demikian pula obat anti jamur yang baru yang berspektrum luas. Hanya pengobatan topikal memerlukan lebih ketekunan dan kepatuhan penderita.b. Asam fusidat 2% merupakan anti bakteri topikal yang menghambat sintesa protein bakteri, sehingga menyebabkan kematian bakteri.c. Asam benzoat 6%, asam salisilat 3% (Salap Whitfield) untuk mengatasi infeksi dan radang yang berkaitan dengan eritrasma, diaplikasikan pada daerah yang terinfeksi selama 1 bulan.d. Mikonazol krim 2%, sesuai untuk digunakan di daerah intertriginosa, dioles tipis untuk mencegah efek maserasi, digunakan dalam 2minggu.e. Salap framicetin sulfat 1%f. Sabun anti bakteri dapat mencegah berulangnya penyakit ini2. Anti infeksia. Eritromisin merupakan obat pilihan utama. Satu gram sehari (4x250mg) untuk 2-3minggu ( Djuanda A, 2007) Eritromisin merupakan obat pilihan untuk menghambat pertumbuhan bakteri, kemungkinan dengan menghambat disosiasi peptidil t-RNA dari ribosom, menyebabkan sintesa protein menjadi terganggu. Pada anak-anak, berat badan umur, dan tingkat keparahan infeksi menentukan dosis yang tepat. Untuk infeksi yang lebih berat, dosis ganda ( Gunawan S, 2000)

Gambar 3.9 Tabel penggunaan klinik eritromisinKlaritromisin juga digunakan untuk indikasi yang sama seperti eritromisin. Cara kerjanya dengan menghambat pertumbuhan bakteri, kemungkinan dengan menghambat disosiasi peptidil t-RNA dari ribosom, menyebabkan sintesa protein yang tergantung RNA untuk menangkap12. Dosis dewasa: 2 kali 250-500mg sehari. Dosis anak 5-8mg/kgBB/hari yang dibagi dalam 2dosis ( Gunawan S, 2000)

BAB 4PEMBAHASAN

Dari Anamnesis Pasien datang ke Poli Kulit dan Kelamin RSUD Jombang dengan keluhan gatal gatal di ketiak kiri, ketiak kiri berwarna merah dan berair pasien juga merasa nyeri pada bagian ketiak bila ingin mengangkat tangan, awal warna merah tidak lebar hanya gatal gatal saja dan merintik rintik 1 minggu yang lalu, tetapi lama kelamaan berwarna merah dan berair. Effloresensi : makula eritematosa Batas tegas di sertai krusta dan skuama tipis, pada bagian eritema tampak basah, tidak dilakukan pemeriksaan penunjang karena keterbatasan sarana Erytromycin 250 mg CTM tab Paracetamol tab digerus dijadikan puyerdi berikan 3x1 Sodium Fusadic 2% Cream 2 dd ue ( Pagi Malam ) Keluhan pasien sesuai dengan teori bahwa Lesi kulit dapat berukuran sebesar miliar sampai plakat. Lesi eritoskuamosa, berskuama halus kadang-kadang dapat terlihat merah kecoklat-coklatan. Variasi ini rupanya bergantung pada area lesi dan warna kulit penderita. Tempat predileksi dimulai dari tempat yang paling sering, yakni toe webspaces (di antara jari kaki), lipat paha, aksila, (Wolff K et al, 2007). Pada pasien ini tidak dilakukan pemeriksaan penunjang karena keterbatasan alat. Tetapi di teori dijelaskan bahwa untuk menegakkan diagnosis dapat dilakukan pemeriksaan dengan lampu Wood dan sediaan langsung. Pada pemeriksaan dengan lampu Wood, lesi terlihat berfluoresensi merah membara (coral red). Pemeriksaan dengan lampu Wood adalah prosedur pemeriksaan non invasive, dilakukan dengan menyinari seluruh daerah lesi dengan sinar ultraviolet. Pada eritrasma terlihat floresensi merah bata terang (a bright coral-red fluorescence ) yang disebabkan adaya porfirin yang diproduksi oleh kuman. (Holdinesss MR, 2002)Pasien mendapat terapi berupa Erytromycin 250 mg CTM tab Paracetamol tab digerus dijadikan puyerdi berikan 3x1 Sodium Fusadic 2% Cream 2 dd ue ( Pagi Malam ) Terapi oral yang sudah diberikan sudah sesuai dengan teori yang ada yaitu dengan pemberian Eritromisin merupakan obat pilihan utama. Satu gram sehari (4x250mg) untuk 2-3minggu.1. Eritromisin merupakan obat pilihan untuk menghambat pertumbuhan bakteri, kemungkinan dengan menghambat disosiasi peptidil t-RNA dari ribosom, menyebabkan sintesa protein menjadi terganggu. Pada anak-anak, berat badan umur, dan tingkat keparahan infeksi menentukan dosis yang tepat. Untuk infeksi yang lebih berat, dosis ganda (Gunawan, 2000). Sedangkan terapi CTM merupakan antagonis kompetitif histamin pada reseptor H2 dari sel parietal sehingga secara efektif dapat menghambat sekresi asam lambung (Katzung, 2001). Asam fusidat 2% merupakan anti bakteri topikal yang menghambat sintesa protein bakteri, sehingga menyebabkan kematian bakteri sedangkan paracetamol di berikan sebagai antipiretik yang mana beketja sebagai efek anti inflamasi ( gunawan, 2000 )

BAB VKESIMPULAN

Dari Anamnesis Pasien datang ke Poli Kulit dan Kelamin RSUD Jombang dengan keluhan gatal gatal di ketiak kiri, ketiak kiri berwarna merah dan berair pasien juga merasa nyeri pada bagian ketiak bila ingin mengangkat tangan, awal warna merah tidak lebar hanya gatal gatal saja dan merintik rintik 1 minggu yang lalu, tetapi lama kelamaan berwarna merah dan berair. Effloresensi : makula eritematosa Batas tegas di sertai krusta dan skuama tipis, pada bagian eritema tampak basah, tidak dilakukan pemeriksaan penunjang karena keterbatasan sarana Erytromycin 250 mg CTM tab Paracetamol tab digerus dijadikan puyerdi berikan 3x1 Sodium Fusadic 2% Cream 2 dd ue ( Pagi Malam )

DAFTAR PUSTAKA

1. Djuanda A, Hamzah M, Aisah S, editor. Ilmu penyakit kulit dan kelamin, Ed.ke-5. Jakarta: BP FKUI; 2007.2. Busam KJ. Dermatophatology. 1st Ed. USA: Saunders; 2010. p 123-4.3. Wolff K, Goldsmith LA, Katz SI, Gilchrest BA, Paller AS, Leffell DJ. Fitzpatricks Dermatology in general medicine. 7th Ed. 1708-10.4. Blaise G, Nikkels AF, Hermanns-Le T, Nikkels-tassoudji N, Pierard GE. Corynebacterium-associated skin infections. International Journal of Dermatology: 2008. Vol 47(9). p 884-890(7).5. Wolff K, Johnson RA. Fitzpatricks color atlas & synopsis of clinical dermatology. 6th Ed.United States: TheMcGraw-Hill Companies; 2009.6. Holdinesss MR. Management of cunateneous erythrasma. Drugs: 2002. Vol. 62 (8); p 1131-41.

22