Laporan Pertanggung Jawaban Bahan Kimia

46
Laporan Pertanggungjawaban Pengurus Pusat Persatuan Pelajar Indonesia di Jepang Kabinet Bangun Indonesia 9/22/2013 Laporan pelaksanaan dan evaluasi kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan oleh pengurus pusat Persatuan Pelajar Indonesia di Jepang (PPIJ) dalam periode kepengurusan 2012-2013

description

LPJ

Transcript of Laporan Pertanggung Jawaban Bahan Kimia

Laporan Pertanggungjawaban

Pengurus Pusat Persatuan Pelajar

Indonesia di Jepang

Kabinet Bangun Indonesia

9/22/2013

Laporan pelaksanaan dan evaluasi kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan oleh pengurus

pusat Persatuan Pelajar Indonesia di Jepang (PPIJ) dalam periode kepengurusan

2012-2013

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

ii Laporan Pertanggungjawaban

DAFTAR ISI

DAFTAR ISI ................................................................................................................ ii

BAB I. PENDAHULUAN .................................................................................... 1

A. Mukaddimah ................................................................................................ 1

B. Dasar Pemikiran ........................................................................................... 1

C. Tujuan ........................................................................................................... 1

D. Sistematika.................................................................................................... 1

BAB II. LAPORAN PELAKSANAAN ................................................................. 3

A. Gambaran Umum Pelaksanaan Program Kerja ........................................ 3

B. Pelaksanaan Program Kerja Ketua Umum ................................................ 3

1. Kelompok khusus Inovasi Online ........................................................... 3

2. Pembentukan struktur pengurus pusat ................................................. 4

3. Penelusuran logo PPI Jepang .................................................................. 5

4. Peringatan Hari Batik Nasional .............................................................. 6

5. Peran aktif dalam PPI Dunia ................................................................... 7

6. Job matching lowongan kerja bagi anggota PPI Jepang ....................... 8

7. Kunjungan ke wilayah ............................................................................. 9

8. PPI Jepang team business contest ........................................................... 9

9. Kongres PPI Jepang ................................................................................ 10

C. Pelaksanaan Program Kerja Sekretaris Umum ....................................... 11

1. Kegiatan surat-menyurat ....................................................................... 11

2. Time line kegiatan besar korda-komsat ............................................... 12

3. PPIJ Update dan Ucapan ....................................................................... 12

4. Mediasi Program kerja ........................................................................... 13

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

iii Laporan Pertanggungjawaban

D. Program Kerja Bendahara Umum ............................................................ 14

1. Manajemen rekening PPI Jepang .......................................................... 14

2. Manajemen dana bela sungkawa PPI Jepang ...................................... 16

3. Manajemen kontrak dengan sponsor ................................................... 17

4. Manajemen email kebendaharaan PPI Jepang..................................... 17

E. Program Kerja Ketua I ............................................................................... 18

1. Biro Seminar dan Kajian Ilmiah ............................................................ 18

2. Biro Kajian Strategis ............................................................................... 18

3. Biro Budaya dan Olahraga .................................................................... 20

F. Program Kerja Ketua II ................................................................................. 22

1. Biro Rohani ............................................................................................. 22

2. Biro Informasi dan Teknologi................................................................ 22

3. Biro Beasiswa dan Pengabdian ............................................................. 28

BAB III. PENUTUP ............................................................................................... 34

A. Kesimpulan ................................................................................................ 34

B. Saran............................................................................................................ 34

LAMPIRAN 1 : CASH FLOW PPI JEPANG .......................................................... 36

LAMPIRAN 2 : Rekapitulasi Keuangan ................................................................ 42

LAMPIRAN 3: Catatan dana di luar rekening PPIJ .............................................. 42

LAMPIRAN 4 : Persebaran dana untuk kegiatan Korda ................................... 43

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

1 Laporan Pertanggungjawaban

BAB I. PENDAHULUAN

A. Mukaddimah

Laporan pertanggungjawaban dilakukan untuk mengevaluasi antara perencanaan

dan pelaksanaan program kerja sebagai kewajiban dan tugas Pengurus Pusat Persatuan

Pelajar Indonesia di Jepang (PPI Jepang) Periode 2012/2013 dan juga sebagai

pengemban amanah KONGRES XXXII PPI Jepang.

Laporan pertanggungjawaban ini adalah merupakan tahapan yang penting dalam

sebuah proses manajemen karena dapat memberikan gambaran pelaksanaan program

kerja sehingga nantinya dapat menjadi referensi untuk melakukan

perbaikan-perbaikan di masa yang akan datang.

Oleh karena itu pelaksanaannya didasarkan pada sebuah kerangka pandangan ke

depan sehingga penyimpangan-penyimpangan atau kesalahan-kesalahan yang

mungkin terjadi dan dilakukan di masa mendatang dapat dikenali dan diantisipasi

secara lebih dini.

B. Dasar Pemikiran

Laporan pertanggungjawaban ini disusun berdasarkan :

1. Anggaran Dasar dan Anggran Rumah Tangga PPI Jepang

2. Ketetapan Kongres PPIJ XXXII

3. Program Kerja Pengurus Pusat PPI Jepang 2012/2013

C. Tujuan

Laporan pertanggungjawaban ini bertujuan untuk memberikan gambaran yang

objektif dan jelas tentang pelaksanaan program kerja yang telah dilakukan pengurus

pusat PPI Jepang Periode 2012/2013 selama satu periode kepengurusan. Laporan ini

juga dimaksudkan sebagai referensi guna upaya introspeksi demi kemajuan PPI Jepang

di masa–masa yang akan datang.

D. Sistematika

Pada BAB berikutnya dipaparkan keberlangsungan kegiatan-kegiatan PPI Jepang

dalam periode 2012-2013. BAB II diawali dengan penjelasan secara umum kemudian

diikuti dengan penjelasan lebih spesifik untuk tiap unit kerja dalam kepengurusan PPI

Jepang yang meliputi ketua umum, sekretaris umum, bendahara, biro-biro dalam

tanggung jawab ketua 1 (biro khusus inovasi online, biro seminar & kajian ilmiah, biro

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

2 Laporan Pertanggungjawaban

kajian strategis, biro budaya & olah raga), dan biro-biro dalam tanggung jawab ketua 2

(biro informasi & teknologi, biro beasiswa & pengabdian).

BAB III berisi tentang laporan anggaran kepengurusan PPI Jepang 2012-2013.

Laporan anggaran tersebut meliputi anggaran rumah tangga, anggaran pelaksanaan

program kerja, anggaran rutin, dan rekapitulasi anggaran.

Laporan pertangungjawaban ini diakhiri dengan BAB IV yang berisi kesimpulan

kepengurusan 2012-2013 dan saran-saran untuk kepengurusan berikutnya.

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

3 Laporan Pertanggungjawaban

BAB II. LAPORAN PELAKSANAAN

A. Gambaran Umum Pelaksanaan Program Kerja

Dalam proses kepengurusan selama satu periode kepengurusan PPI Jepang

periode 2012/2013, maka dengan ini dapat kami gambarkan secara umum

pelaksanaan program kerja sebagai berikut :

① Ketua Umum

Jumlah program kerja : 7

② Sekretaris Umum

Jumlah program kerja : 4

③ Bendahara Umum

Jumlah program kerja : 4

④ KetuaⅠ

1. Biro Seminar dan Kajian Ilmiah

Jumlah program kerja : 1

2. Biro Kajian Strategis

Jumlah program kerja : 3

3. Biro Budaya dan Olahraga

Jumlah program kerja : 2

⑤ KetuaⅡ

1. Biro Rohani

Jumlah program kerja : 0

2. Biro Informasi dan Teknologi

Jumlah program kerja : 7

3. Biro Beasiswa dan Pengabdian

Jumlah program kerja : 4

B. Pelaksanaan Program Kerja Ketua Umum

1. Kelompok khusus Inovasi Online

Tujuan Menjadi wadah untuk mempromosikan hasil riset anggota

maupun non-anggota.

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

4 Laporan Pertanggungjawaban

Pelaksanaan 2 volume diterbitkan oleh tim redaksi

Renovasi situs Inovasi Online

Waktu/ Tempat

Pelaksanaan

5 Agustus 2012 – 15 Oktober 2012

Evaluasi Perlu dilakukan penyusunan tim redaksi di bawah komando

ketua umum

2. Pembentukan struktur pengurus pusat

Tujuan Mempersiapkan tim yang dibutuhkan untuk mencapai visi dan

misi yang sudah dijanjikan dalam Kongres PPI Jepang ke-32

Memenuhi kesepakatan tidak tertulis dalam Kongres PPI Jepang

ke-32 yang menyarankan agar Ketua Umum, Ketua 1, dan Ketua

2 berasal dari 3 Korda yang berbeda

Membentuk kepengurusan yang bisa mewakili seluruh anggota

PPI Jepang

Pelaksanaan Tim Kesekretariatan lebih banyak difokuskan di wilayah ibu

kota karena akan banyak berhubungan dengan pihak KBRI

Tokyo dan badan organisasi lainnya, seperti : perusahaan,

NPO, NGO, dab sebagainya.

Masing-masing Ketua Umum, Ketua 1, dan Ketua 2 berasal dari

Korda Kanto, Korda Kyushu & Okinawa, dan Korda Tohoku.

Keseluruhan pengurus pusat (33 orang) berasal dari 6 korda

dengan rincian : Hokkaido (1 orang), Tohoku (4 orang), Kanto

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

5 Laporan Pertanggungjawaban

(22 orang), Kansai (1 orang), Shikoku (1 orang), dan Kyushu &

Okinawa (4 orang).

Biro Rohani yang berada di bawah komando Ketua 2 dibiarkan

kosong.

Waktu/ Tempat

Pelaksanaan

5 Agustus 2012 – 15 Oktober 2012

Evaluasi Sisa waktu pelaksanaan Kongres PPI Jepang ke-32 yang sangat

sedikit menyebabkan tidak adanya waktu koordinasi antara

Ketua Umum terpilih dengan perwakilan anggota dari seluruh

Jepang. Padahal, Kongres PPI Jepang merupakan kesempatan

emas bagi Ketua Umum terpilih untuk bisa berdiskusi secara

langsung dengan perwakilan seluruh daerah.

Ketua Umum sempat kesulitan menentukan Ketua 2 yang

memenuhi persyaratan beda asal korda karena pada awalnya

tidak ada yang bersedia bergabung.

3. Penelusuran logo PPI Jepang

Tujuan Penelusuran logo PPI Jepang yang lama

Penelusuran logo PPI Jepang saat ini

Pelaksanaan Pencarian informasi dilakukan dengan menelusuri catatan

message dari mailing-list [email protected]

Pencarian dilanjutkan dengan bertanya ke beberapa senior

yang dianggap tahu

Waktu/ Tempat 5 Agustus 2012 – 21 September 2013

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

6 Laporan Pertanggungjawaban

Pelaksanaan

Evaluasi Logo PPI Jepang saat ini merupakan hasil sayembara logo yang

dilakukan oleh pengurus pusat PPI Jepang masa periode

1997-1999. Sempat muncul keberatan dari para alumni, namun

logo tetap dipakai hingga saat ini.

Namun demikian, informasi mengenai detail gambar, makna logo,

maupun individu pembuat logo belum berhasil ditemukan.

4. Peringatan Hari Batik Nasional

Tujuan Meningkatkan rasa kepedulian terhadap keberadaan Hari Batik

Nasional.

Meningkatkan rasa kebersamaan di antara seluruh anggota PPI

Jepang

Pelaksanaan Press release dimuat di situs PPI Jepang dan detik.com

http://news.detik.com/read/2012/10/03/010628/2053083/10/hari-bati

k-nasional-pelajar-indonesia-di-jepang-kuliah-kenakan-batik?9911

012

Foto terkumpul sebanyak 50 lembar, dan disimpan dalam link

berikut :

https://www.facebook.com/ppijepang/media_set?set=a.48929548442

7435.116063.100000409646650&type=3

Foto yang diterima berasal dari Alumni PPIJ dan Anggota PPIJ

dari Korda Hokkaido, Kanto, Hokuriku, Chubu, Kansai,

Chugoku, Shikoku, serta Kyushu & Okinawa.

Waktu/ Tempat

Pelaksanaan

1-2 Oktober 2012 secara online

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

7 Laporan Pertanggungjawaban

Evaluasi Dikarenakan pengumuman kegiatan baru dikeluarkan 1 hari

sebelum batas pengumpulan, hanya 8 dari 9 korda yang bisa

berpartisipasi.

5. Peran aktif dalam PPI Dunia

Tujuan Menunjukkan peran aktif PPI Jepang dalam mendukung

terbentuknya organisasi PPI se-Dunia yang solid

Pelaksanaan Membawa tim IT PPI Jepang menjadi project leader dalam

pembuatan video sumpah pemuda 2.0 PPI Dunia

Bersama Sekretaris Umum berpartisipasi penuh dalam

kegiatan Simposium Internasional PPI Dunia di New Delhi,

India pada 18-22 Desember 2013

Menjadi pimpinan tim website PPI Dunia periode 2012/2013

Bersama Sekretaris Umum menjadi jalur penyambung

informasi antara anggota PPI Jepang dengan PPI Dunia

Waktu/ Tempat

Pelaksanaan

5 Agustus 2012 – 21 September 2013

Evaluasi Laporan mengenai partisipasi di Simposium Internasional

disampaikan terlampir.

Pada dasarnya kegiatan PPI Dunia sudah mulai bisa dirasakan

oleh masyarakat umum. Namun, PPI Dunia masih memiliki

banyak kekurangan dari tata aturan dalam AD/ART yang

digunakan. Hal ini berdampak pada ketidakjelasan dari arah

kegiatan yang dilakukan.

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

8 Laporan Pertanggungjawaban

Simposium Internasional berikutnya direncanakan pada akhir

November atau awal Desember 2013, di Bangkok, Thailand.

Namun, hingga laporan ini diterbitkan belum ada

pengumuman resmi lebih detail mengenai acara ini.

6. Job matching lowongan kerja bagi anggota PPI Jepang

Tujuan Memberikan pelayanan job matching bagi anggota PPI Jepang

sebagai bentuk pelayanan bagi anggota

Pelaksanaan Informasi lowongan yang ada disebar ke milis PPI Jepang dan

situs job.ppijepang.org

Informasi lowongan yang ada disebar kepada yang diketahui

sedang mencari lowongan pekerjaan

Mengenalkan anggota PPI Jepang kepada perusahaan MUFJ

Bank, Mitsubishi Motor, dan アジア人材開発.

Per 18 September 2013, 2 orang sudah diterima, dan 2 orang

dalam tahap wawancara terakhir.

Waktu/ Tempat

Pelaksanaan

5 Agustus 2012 – 21 September 2013

Evaluasi Tidak diketahui data anggota yang sedang mencari kerja

Keengganan menjadi sponsor karena ketidakjelasan anggota

PPI Jepang

Tidak ada sistem otomatisasi sehingga membutuhkan banyak

tenaga

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

9 Laporan Pertanggungjawaban

7. Kunjungan ke wilayah

Tujuan Meningkatkan rasa kepemilikan terhadap organisasi PPI Jepang

di antara para anggota

Memperkuat jalur komunikasi antara pengurus pusat dengan

pengurus korda maupun komsat

Pelaksanaan Memenuhi undangan PPIJ Korda maupun Komsat dalam acara

yang diadakan

Waktu/ Tempat

Pelaksanaan

Korda Hokkaido : Malam Budaya (dana pribadi)

Korda Tohoku: Festina 2013 (dana KBRI dan pribadi)

Korda Kanto : Penyambutan Mahasiswa Baru (dana pribadi)

Korda Hokuriku : Pormas Hokuriku (dana pribadi)

Korda Kyushu & Okinawa : Indonesian Week 2013 (dana Atdikbud)

Evaluasi Adanya keterbatasan waktu dan dana ketua umum untuk

sehingga tidak bisa menghadiri seluruh undangan yang

diterima.

Perlu dipertimbangkan subsidi transportasi dari kas PPI Jepang

bagi perwakilan pengurus pusat yang dikirim ke daerah lain.

Pihak KBRI serta Atase Pendidikan & Kebudayaan bisa

memberikan bantuan dana transportasi.

8. PPI Jepang team business contest

Tujuan Ajang pembinaan anggota PPI Jepang

Media promosi organisasi PPI Jepang ke masyarakat Jepang

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

10 Laporan Pertanggungjawaban

sendiri

Pelaksanaan Perekrutan anggota tim dilakukan untuk mengikuti lomba

kontes ide bisnis yang dilakukan oleh media massa 日本経済

新聞. http://www.nikkei-techno.jp

Pengumpulan peserta dilakukan oleh pengurus pusat melalui

jalur pribadi, facebook, dan media komunikasi lainnya.

Di tahap awal rekrutmen, terkumpul 20 anggota PPI Jepang

yang tersebar di korda Kanto, Shikoku, serta Kyushu dan

Okinawa.

Pada tahap pengumpulan proposal, terbentuk 3 proposal

dengan masing-masing tim yaitu : 在日インドネシア留学生

SAvIRチーム (5 orang), 在日インドネシア留学生QORチー

ム(3 orang), dan 在日インドネシア留学生 RAMチーム (3

orang).

Hingga laporan ini ditulis, peserta masih menunggu hasil

pengumuman seleksi tahap pertama.

Waktu/ Tempat

Pelaksanaan

1 Juni 2013 – 30 November 2013

Evaluasi

9. Kongres PPI Jepang

Tujuan Melaksanakan mandat AD/ART PPI Jepang

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

11 Laporan Pertanggungjawaban

Pelaksanaan Setelah berdiskusi dengan pengurus Badan Pengawas PPI

Jepang, disepakati untuk menyerahkan kepanitian Steering

Committee kepada pihak Badan Pengawas.

Waktu/ Tempat

Pelaksanaan

22-23 September 2013 / APU, Beppu, Oita.

Evaluasi

C. Pelaksanaan Program Kerja Sekretaris Umum

1. Kegiatan surat-menyurat

Tujuan Mengadministrasikan surat keluar, surat keputusan dan surat

masuk dalam kegiatan PPI Jepang

Pelaksanaan Jumlah surat masuk : 18, dengan jenis surat : hasil kongres PPIJ

XXXII, indonesian culture day, pormas kansai 2012, acara

sustain 2012, LPJ PPIJ Korda-Komsat, simposium ppi dunia

2012, malam budaya PPI Hokkaido, info beasiswa ppi Kobe dan

Sendai, ISGC 2013 oleh PPI Singapura, pormas korda Chubu,

TICA 2012 oleh PPI Tokodai, SK pengangkatan ketua komsat.

Jumlah Surat Keputusan :12, dengan jenis surat : surat

keputusan presidium, surat pengesahan kepengurusan pusat,

surat pengesahan ketua korda-komsat, surat keputusan

perwakilan ppi jepang untuk undangan acara-acara.

Jumlah surat keluar : 28, dengan jenis surat : surat

permohonan dana, surat permohonan bantuan/pinjaman,

surat undangan kegiatan-kegiatan, surat undangan kegiatan

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

12 Laporan Pertanggungjawaban

korda PPI Jepang, press-release hari penting, surat

pemberitahuan kepengurusan, surat pengesahan ketua korda

PPI Jepang, surat pemberitahuan pemenang lomba, surat

pemberitahuan lainnya.

Waktu/ Tempat

Pelaksanaan

Dibuat berdasarkan kebutuhan/permintaan/kegiatan yang ada

Evaluasi Berjalan cukup baik, surat teradministrasi dengan baik dalam

googledrive dan dapat diakses untuk kepengurusan berikutnya,

hanya saja dalam pembuatan surat kadang respon agak memakan

waktu karena kesibukan masing-masing

2. Time line kegiatan besar korda-komsat

Tujuan Mencari informasi waktu pelaksanaan kegiatan2 korda/komsat

dan menyatukannya dalam sebuah timeline

Pelaksanaan Sebagian besar kegiatan utama korda-komsat sudah terdata

Waktu/ Tempat

Pelaksanaan

Informasi dikumpulkan ketika rapat-rapat dengan korda-komsat

Evaluasi Pengumpulan berhasil terlaksana.

Kesulitan yang dihadapi terutama saat baru saja ada pergantian

kepengurusan korda-komsat sehingga rencana kegiatan belum

jelas.

3. PPIJ Update dan Ucapan

Tujuan Kehadiran PP-PPIJ dapat lebih dirasakan oleh massa PPIJ

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

13 Laporan Pertanggungjawaban

Pelaksanaan Menyebarkan informasi kegiatan-kegiatan PPIJ baik pengurus

pusat maupun daerah secara ringkas. Terlaksana 2 kali pada

bulan November 2012 dan Januari 2013

Aktif memberikan ucapan-ucapan kepada massa PPIJ melalui

milis dan media IT. Terlaksana beberapa kali dalam kesempatan

tahun baru 2013, idul adha, idul fitri, dan ucapan otsukare ketua

korda demisioner.

Waktu/ Tempat

Pelaksanaan

Ucapan Idul adha (Oktober 2013), PPIJ update November 2012,

PPIJ update Januari 2013, Ucapan Tahun baru (Januari 2013),

Ucapan Idul fitri (Agustus 2013)

Evaluasi PPIJ update, ucapan-ucapan hari raya, dan otsukare korda cukup

membantu menjaga kedekatan pengurus PPIJ dengan massa dan

dengan korda.

4. Mediasi Program kerja

Tujuan Membantu ketua umum dalam melaksanakan tugas-tugasnya

Membantu kepengurusan dalam komunikasi internal maupun

eksternal

Pelaksanaan Aktif membantu ketua umum dalam kegiatan-kegiatan

termasuk: Video sumpah pemuda, simposium PPI dunia,

diaspora Indonesia pulang kampung, dll

Aktif mengkoordinasi pelaksanakan kegiatan-kegiatan unit kerja

lain termasuk ppij act for humanity (Aceh, Suriah, Mesir,

Rokatenda), Sekolah via internet, Repository PPIJ, press release

hari batik, press release hari pangan)

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

14 Laporan Pertanggungjawaban

Waktu/ Tempat

Pelaksanaan

Tentative

Evaluasi Sudah terjalin komunikasi dan kerja sama yang baik dengan

lembaga-lembaga penyalur bantuan begitu juga dengan beberapa

corong pers.

D. Program Kerja Bendahara Umum

1. Manajemen rekening PPI Jepang

Tujuan Seluruh Rekening PPIJ dan kelengkapannya terarsip dengan baik

dan rapi

Penggunaan setiap rekening PPIJ sesuai dengan peruntukkannya

Pemanfaatan layanan online-banking dalam kegiatan

kebendaharaan dengan aman dan bertanggung jawab

Pelaksanaan Melacak dan mengumpulkan informasi dan kelengkapan setiap

rekening; rekening JP Post Kas, rekening JP Post Donasi,

rekening SMBC, seperti: kepemilikan rekening (nomor

rekening, nama, alamat, cabang, kode cabang, dsb), PIN ATM,

buku tabungan, cash card, dan akun online banking (nomor

akun, password, kata rahasia, dsb).

Mulai menggunakan setiap rekening untuk tujuannya

masing-masing:

- Rekening JP Post Kas : rekening utama PPIJ, digunakan

untuk keperluan keuangan selain kegiatan donasi.

- Rekening JP Post donasi : sebagai rekening tujuan untuk

kegiatan donasi yang diselenggarakan oleh PPIJ dan juga

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

15 Laporan Pertanggungjawaban

donasi dari pihak luar, dipisahkan untuk menghindari

pencampuran antara kas dan dana donasi yg notabene

bukan milik PPIJ.

- Rekening SMBC : rekening alternatif PPIJ, digunakan untuk

transaksi dengan pihak-pihak yg memilih bertransaksi

melalui rekening selain JP Post.

Pada awal kepengurusan, hanya rekening JP Post Kas yang

digunakan, sehingga kas dan dana donasi tercampur. Hal ini

dikarenakan kelengkapan administrasi rekening lain yang tidak

tersedia (PIN ATM tidak diketahui, cash card tidak dipegang

bendahara, belum tersedia online-banking, dsb). Tetapi seiring

dengan terkumpulnya kelengkapan rekening, kami mulai

melakukan pemisahan antara rekening kas dan donasi.

Seluruh kegiatan manajemen rekening dan kebendaharaan

sebagian besar dilakukan melalui online-banking. Pengecekan

transaksi, saldo, transfer dana masuk dan keluar sudah bisa

dilakukan secara online. Akun dan password hanya dipegang

oleh Ketua Umum PPIJ dan Staf kebendaharaan.

Waktu/ Tempat

Pelaksanaan

Sepanjang kepengurusan

Pencatatan dilakukan di google docs

Evaluasi - Pengumpulan informasi setiap rekening membutuhkan

waktu dan cukup sulit dilakukan, karena pada

kepengurusan sebelumnya informasi tidak diinventarisasi

dengan rapi. PIN hilang/lupa, dokumen berisi informasi

rekening tersebar di beberapa bendahara terdahulu. Akan

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

16 Laporan Pertanggungjawaban

lebih baik memang informasi ini diarsipkan, dikumpulkan

di satu file, dan dipegang oleh yang berwenang, sehingga

nantinya tidak sulit saat alih jabatan.

- Penggunaan rekening sebisa mungkin ditentukan

peruntukkannya dengan jelas, sehingga nantinya

dana-dana dengan tujuan tertentu tidak tercampur dengan

dana kas PPIJ sendiri. Ini akan mempermudah pencatatan

keuangan di kemudian hari.

2. Manajemen dana bela sungkawa PPI Jepang

Tujuan Mengumpulkan dana belasungkawa dan menyalurkan kepada

pihak yang membutuhkan

Mengurus pencatatan donasi di google docs

Pelaksanaan Pengumpulan dana dan penyaluran dilakukan dengan online

banking melalui rekening JP Post Donasi

Pengumuman dan informasi konfirmasi dilakukan melalui email

[email protected] dan pencatatan detail

dilakukan di catatan donasi google docs

Adanya koordinasi dengan Biro Informasi dan Teknologi untuk

mengadakan pengumuman

Waktu/ Tempat

Pelaksanaan

Sepanjang kepengurusan

Online banking dengan rekening JP Post Donasi

Email dengan akun [email protected]

Evaluasi Tidak adanya konfirmasi atau kurangnya informasi dari pengirim

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

17 Laporan Pertanggungjawaban

dana sehingga membingungkan dalam pendataan dan penyaluran

3. Manajemen kontrak dengan sponsor

Tujuan Melakukan pendataan transaksi kontrak dengan sponsor dan

dikumpulkan di google docs

Pelaksanaan Hal-hal mengenai kontrak dengan sponsor tercatat dan

terangkum dalam data digital

Waktu/ Tempat

Pelaksanaan

Sepanjang kepengurusan

Data dikumpulkan di google docs

Evaluasi

4. Manajemen email kebendaharaan PPI Jepang

Tujuan Menggunakan satu akun email untuk seluruh kegiatan

surat-menyurat elektronik yang berhubungan dengan

kebendaharaan dan konfirmasi donasi

Pengarsipan terpusat catatan keuangan, catatan donasi, catatan

informasi rekening dilakukan dengan akun email

[email protected] yaitu memanfaatkan layanan

google docs

Memanfaatkan layanan email sebaik-baiknya untuk kebutuhan

kebendaharaan.

Pelaksanaan Email hanya dapat diakses oleh staf kebendaharaan dan

pengecekan email dilakukan minimal seminggu sekali, untuk

pengurus selanjutnya informasi mengenai password bisa

diperoleh di staf kebendaharaan.

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

18 Laporan Pertanggungjawaban

Ketika ada kegiatan donasi kemanusiaan, semua konfirmasi

donatur dilakukan melalui email ini. Sehingga pengecekan bisa

dilakukan dan langsung dicatat dalam catatan donasi di google

docs.

Tagihan untuk kebutuhan PPIJ ataupun proposal permintaan

dana untuk kegiatan korda-komsat, bisa diajukan ke akun ini

dan akan diproses oleh kebendaharaan, dan bila disetujui oleh

Ketua Umum PPIJ, dana bisa langsung disalurkan oleh

bendahara.

Waktu/ Tempat

Pelaksanaan

Sepanjang kepengurusan

Email dengan akun [email protected]

Evaluasi - Banyak email spam yang masuk, sebaiknya jangan dibuka

dan langsung dihapus bila terdeteksi adanya email spam.

- Berhati-hati dalam membagikan informasi/password email

kebendaharaan dan juga sharing file di google docs.

E. Program Kerja Ketua I

1. Biro Seminar dan Kajian Ilmiah

i. -

2. Biro Kajian Strategis

i. Press Release Hari Pangan Sedunia

Tujuan Menyuarakan posisi PPI Jepang pada masalah pangan di

Indonesia

Mengukuhkan keberadaan PPI Jepang kepada masyarakat

sebagai organisasi mahasiswa Indonesia di luar negeri yang kritis

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

19 Laporan Pertanggungjawaban

terhadap masalah kebangsaan

Pelaksanaan Dimuatnya siaran Pers PPI Jepang di Media massa Nasional

seperti Rakyat Merdeka

Adanya tanggapan dari masyarakat baik yang sifatnya kritik

maupun tanggapan

Waktu/ Tempat

Pelaksanaan

Tanggal 8 Oktober 2012 di media massa nasional

Evaluasi Tidak terjalin dengan baik hubungan baik antara PPI Jepang dengan

pers sehingga mengakibatkan siaran pers PPI jepang susah untuk

dimuat di media nasional. Saran: Perkuat kerjasama dan cari

jaringan media nasional

ii. Diskusi online semesteran 1 : “Optimalisasi dan Revitalisasi Peran

KPK dalam Pemberantasan Korupsi”

Tujuan Nara sumber : Amien Sunaryadi, mantan anggota pimpinan KPK

periode pertama

Memberi pemahaman mahasiswa Indonesia terhadap korupsi

dan motif-motif korupsi

Merangsang daya kritis mahasiswa terhadap isu-isu korupsi dan

perbandingan dengan Jepang

Pelaksanaan Banyaknya mahasiswa Indonesia yang ikut serta dalam diskusi

online tersebut

Banyaknya respon dan pertanyaan yang diajukan peserta

diskusi

Waktu/ Tempat Online via internet

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

20 Laporan Pertanggungjawaban

Pelaksanaan 10 November 2012

Evaluasi Kurang baiknya sarana internet mengakibatkan suara yang keluar

tidak terdengar dengan baik.

iii. Diskusi online semesteran 2 : “Diskusi Sejarah dan Nonton Film Act

of Killing”

Tujuan Nara sumber : William Bratt Horton

Memberikan pemahaman dan perspektif berbeda kepada

mahasiswa dan masyarakat Indonesia di Jepang terhadap sejarah

G30S 1965

Pemutaran perdana film Act of Killing di Jepang

Pelaksanaan Banyaknya mahasiswa yang hadir dalam acara dikusi tersebut

Adanya diskusi yang baik dua arah antara pembicara dengan

peserta

Waktu/ Tempat

Pelaksanaan

25 Mei 2013

Tokyo University

Evaluasi Acara seperti ini semestinya dilakukan di seluruh Jepang dan tidak

hanya dilakukan sekali di satu tempat.

3. Biro Budaya dan Olahraga

i. Pormas PPI Jepang

Tujuan Acara olahraga tahunan PPI Jepang

Ajang pemersatu antar seluruh korda

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

21 Laporan Pertanggungjawaban

Pelaksanaan

Waktu/ Tempat

Pelaksanaan

21 September 2013

APU, Beppu, Oita

Evaluasi Penentuan waktu terlalu lambat

Sistem registrasi kurang tersampaikan secara detail

Jumlah peserta yang tidak pasti hingga detik-detik akhir

mengakibatkan pengaturan jadwal sulit dilakukan

Untuk meringankan beban para peserta, Pormas PPI Jepang

sebaiknya digabung dengan Kongres PPI Jepang

ii. Kalendar Budaya PPI Jepang

Tujuan Pembuatan kalendar budaya untuk ajang promosi PPI Jepang

secara keseluruhan

Kalendar budaya dibutuhkan dalam melakukan negosiasi dengan

pihak KBRI, KJRI, maupun calon sponsor.

Pelaksanaan Diambil alih oleh tim kesekretariatan

Waktu/ Tempat

Pelaksanaan

Evaluasi Kegiatan yang bersifat administratif, sebaiknya dilakukan oleh tim

kesekretariatan untuk mempermudah komunikasi. Hal ini

dikarenakan tim kesekretariatanlah yang memiliki akses lengkap ke

korda maupun komsat

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

22 Laporan Pertanggungjawaban

F. Program Kerja Ketua II

1. Biro Rohani

i. -

2. Biro Informasi dan Teknologi

i. Manajemen 3 milis PPI Jepang

Tujuan Menjamin lancarnya jalur komunikasi antar pengurus korda dan

komsat

Mengatur wadah komunikasi antar anggota

Pelaksanaan Tercapainya komunikasi yang lancar antar-anggota milis

PPI-Jepang, milis PPIJ-korda-komsat, dan milis PPI-kordappij

Sebagai wadah anggota untuk saling berkomunikasi

Waktu/ Tempat

Pelaksanaan

Oktober 2012 - September 2013

Evaluasi Sebisa mungkin agar koneksi internet bisa didapatkan kapan

saja dan dimana saja

Belum ada sistem yang jelas mengenai registrasi email ketua

korda maupun komsat

Pergantian ketua korda dan komsat yang tidak bersamaan

menyebabkan kesulitan melakukan pendataan

Kurang pahamnya pengurus mengenai sistem yang digunakan

yahoogroups.com

Kurangnya topik diskusi yang terjadi di milis PPI Jepang.

ii. Siaran Online kegiatan PPI Jepang

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

23 Laporan Pertanggungjawaban

Tujuan Menyiarkan secara langsung kegiatan yang PPI Jepang adakan,

melalu Ustream.tv

Memberitahukan kepada masyarakat dunia tentang eksistansi

PPI Jepang yang terus berkarya

Pelaksanaan Dengan menggunakan Macintosh dan akun Ustream

menyiarkan kegiatan yang sedang diadakan via Skype

Mempublikasikan link siaran online melalui Jejaring Sosial, dan

situs – situs terkait

Rekaman tersedia di link berikut :

http://www.ustream.tv/channel/ppi-jepang-on-air

Waktu/ Tempat

Pelaksanaan

Minggu, 7 Juli 2013, (Talkshow di Kansai)

Evaluasi Diperlukan koneksi internet yang cepat dan stabil agar kualitas

gambar, suara, dan tampilan saat siaran berkualitas

Ketika tim siaran tidak berada di lapangan, maka perlu

disiapkan satu komputer macintosh. Untuk itu, perlu dipikirkan

sistem lain yang tidak tergantung pada komputer macintosh.

Misalnya, dengan pemanfaatan google hangout+.

iii. Pembenahan Website PPI Jepang

Tujuan Memperbaiki website PPI Jepang yang lama

Pelaksanaan

Membenahi website:

1. Mendesign website dari awal.

2. Mengarsipkan data-data lama

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

24 Laporan Pertanggungjawaban

3. Menghapus data-data lama dari tampilan website

4. Menjadikan website hanya berbahasa Indonesia

5. Mengupgrade Joomla

6. Mengupdate berita-berita,artikel dan buletin

7. Pembuatan SOP untuk membuat artikel.

8. Membenahi link dari situs PPI pusat ke situs PPI korda.

Waktu/ Tempat

Pelaksanaan

5 Agustus 2012 – 21 September 2013

Evaluasi

Tidak adanya SOP, pengurus sulit untuk membiasakan diri pada

pekerjaan (Setting di Joomla). Di kepengurusan tahun ini SOP

baru dibuat untuk upload artikel saja.

Situs sempat di hack orang yang tidak bertanggung jawab.

Beberapa contents ada yang hilang, tetapi situs hanya down

sekitar setengah hari. D

Keterangan

Tambahan

Dibuat lagi SOP-SOP yang lain agar pada saat pergantian

pengurus waktu untuk beradaptasi bisa dikurangi.

Diperlukan staf yang mengerti tentang web security agar

peristiwa hack di kepengurusan tahun ini bisa dihindari.

Jangan merubah design website terlalu besar, karena akan

menyulitkan pembuatan SOP. diharapkan lebih konsen ke

contents di website, atau penempatan module, bukan di design.

Setelah website berbahasa Indonesia dirasa cukup, dapat

menambahkan bahasa-bahasa lain untuk website.

iv. Video PPI Jepang

Tempat dan Waktu

Pelaksanaan

Sepanjang Kepengurusan

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

25 Laporan Pertanggungjawaban

Pelaksanaan

1. Membuat Video Sumpah Pemuda PPI Dunia

http://www.youtube.com/watch?v=gkr4gyfXxXI

2. Membuat Video Samurai Sampah part 1 2 3.

Part 1: http://www.youtube.com/watch?v=RBkerVFam94

Part 2: http://www.youtube.com/watch?v=RBkerVFam94

Part 3: http://www.youtube.com/watch?v=SBOxEUmEl50

3. Membuat Video cara memakai sarana transportasi (kereta di

Jepang), masih dalam proses.

Akun Youtube: ppijepang

Evaluasi

Tenaga ahli lebih dari satu orang diperlukan untuk proses

pengambilan dan pengeditan video, agar beban per-orangan

dalam pembuatan video tidak terlalu berat

Video siaran ini bisa dijadikan ajang promosi anggota di seluruh

Jepang

Jika dikoordinasikan dengan baik, bisa jadi salah satu metode

pemersatu PPI Jepang

v. Manajemen akun media social Facebook (page dan user)

Tempat dan Waktu

Pelaksanaan

Sepanjang Kepengurusan

Pelaksanaan

Sebagai media penyebaran informasi terkini mengenai acara –

acara yang diselenggarakan oleh PPI Jepang maupun Korda dan

Komsatnya

Sebagai tempat bertukar informasi antara sesama anggota PPI

Jepang

Sebagai media penghubung antara PPI Jepang dan masyarakat

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

26 Laporan Pertanggungjawaban

Indonesia pada umumnya.

Ketercapaian

Parameter

Keberhasilan

Jumlah teman di akun facebook pribadi PPI Jepang bertambah

menjadi 1.790 teman, dengan 159 lainnya masih dalam

konfirmasi.

Jumlah penyuka / pengikut di akun facebook Page PPI Jepang

bertambah lebih dari 100%, menjadi 2.134 likes.

Terkoneksinya facebook baik page maupun pribadi ke akun

twitter.

Evaluasi

pembaharuan laman facebook yang harusnya secara berkala

setiap minggu tidak dapat dicapai dengan baik.

Koneksi internet para admin yang bukan 24 jam sedikit

menghambat pembaharuan.

Keterangan

Tambahan

Pengurus baru lebih baik berkonsentrasi mengembangkan

facebook page ketimbang facebook pribadi agar bisa lebih

banyak menjangkau masyarakat.

pembaharuan laman akun agar dapat semakin sering dilakukan.

vi. Akun media sosial Twitter (@ppijepang)

Tempat dan Waktu

Pelaksanaan

Sepanjang Kepengurusan

Pelaksanaan

Merupakan social media yang paling mudah digunakan dalam

penyebaran informasi

Sebagai media penyebaran informasi terkini mengenai acara –

acara yang diselenggarakan oleh PPI Jepang maupun Korda dan

Komsatnya

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

27 Laporan Pertanggungjawaban

Sebagai tempat bertukar informasi antara sesama anggota PPI

Jepang

Sebagai media penghubung antara PPI Jepang dan masyarakat

Indonesia pada umumnya.

Ketercapaian

Parameter

Keberhasilan

Jumlah pengikut akun meningkat lebih dari 100%, dari

sebelumnya <1000 menjadi 2.465 pengikut selama jangka waktu

kepengurusan.

Semakin banyaknya masyarakat umum yang mencari informasi

soal PPIJ melalui akun twitter.

Terkoneksinya twitter ke akun facebook page dan pribadi

sehingga setiap ada pembaharuan di twitter, maka akun

facebook page dan pribadi dapat terbaharui secara otomatis.

Evaluasi

pembaharuan laman twitter belum sesering yang diharapkan.

Koneksi internet para admin yang bukan 24 jam sedikit

menghambat pembaharuan.

Keterangan

Tambahan

Pengurus baru agar lebih sering memanfaatkan akun twitter

dalam menyebarkan informasi dan berhubungan dengan

anggota maupun masyarakat luas.

pembaharuan laman akun agar dapat semakin sering dilakukan.

vii. Repositori Publikasi PPIJ

Tujuan Sebagai media publikasi penelitan bagi anggota sertau alumni

PPIJ dan media berbagi ilmu riset untuk kemajuan bangsa

Indonesia.

Media promosi PPI Jepang

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

28 Laporan Pertanggungjawaban

Media pemersatu PPI Jepang

Pelaksanaan Website repositori :

http://publication.ppijepang.org/page/home.php ; terdapat

publikasi penelitian dengan rincian kategori sebagai berikut;

Art (4), Engineering (84), Medical (25), Science (42), Social (7);

dengan jumlah publikasi yang masuk 180.

Waktu/ Tempat

Pelaksanaan

Sepanjang kepengurusan

Evaluasi Kurangnya publikasi mengenai situs repositori

Belum terintegrasi dengan kegiatan-kegiatan conference yang

diadakan korda maupun komsat

Perlu dilakukan perbaikan fitur, antara lain : Design tampilan,

sistem registrasi yang lebih mudah, sistem otomatisasi dari data

suatu conference atau paper.

3. Biro Beasiswa dan Pengabdian

i. Pondok Beasiswa PPI Jepang

Tujuan Menjadi pusat informasi beasiswa ke Jepang untuk para calon

pelajar yang berminat melanjutkan studi ke Jepang.

Memberi informasi dan mensinergiskan program-program

beasiswa komsat PPI Jepang untuk siswa-siswi sekolah dasar

hingga menengah yang kurang mampu di Indonesia.

Pelaksanaan Situs http://beasiswa.ppijepang.org mencapai setidaknya 100

ribu kunjungan dalam 1 tahun masa kepengurusan

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

29 Laporan Pertanggungjawaban

Komsat-komsat PPI Jepang yang sudah memiliki program

beasiswa dapat terus mengembangkan kegiatannya,

sedangkan komsat-komsat yang belum memiliki program

tersebut dapat mencoba memulai penggalangan dana untuk

membuat program beasiswa.

Waktu/ Tempat

Pelaksanaan

Oktober 2012 – September 2013

Dilakukan melalui pemeliharaan situs

http://beasiswa.ppijepang.org dan e-mail

[email protected]

Evaluasi Jumlah kunjungan ke situs pondok beasiswa sudah memenuhi

target minimal, namun pembaruan situs agak terhambat di

semester kedua kepengurusan disebabkan (1) kurangnya

administrator situs yang mampu fokus rutin memperbarui

situs, serta (2) kurangnya jumlah kontribusi tulisan untuk situs

beasiswa, padahal seharusnya dari jumlah pengurus pusat saja

sudah cukup untuk rutin memberi tulisan baru setiap

bulannya.

Pemberian informasi beasiswa komsat bisa dicantumkan pada

situs pondok beasiswa, namun sinergisasi program beasiswa

komsat tidak bisa dilakukan karena setiap komsat sudah

memiliki standarnya masing-masing sehingga masing-masing

komsat yang sudah memiliki program beasiswa yang mapan

cenderung bergerak sendiri.

ii. PPIJ Peduli

Tujuan Berbagi apa yang bisa kita bagi sebagai pelajar di Jepang kepada

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

30 Laporan Pertanggungjawaban

masyarakat Indonesia maupun internasional yang membutuhkan

bantuan.

Pelaksanaan Terutama jika ada peristiwa-peristiwa penting yang menuntut

gerak cepat dan kepedulian kita sebagai bagian dari

masyarakat dunia, kita bisa menggalang dana, membuat

pernyataan sikap, ataupun memberi bantuan semampu kita.

Waktu/ Tempat

Pelaksanaan

Solidaritas PPIJ untuk Gaza

Solidaritas ini dilakukan pasca penyerangan Israel ke Palestina

pada November 2012. Alhamdulillah 825.527 yen berhasil

dikumpulkan bersama untuk Palestina! Pada 17 Desember

2012, dana ini disampaikan melalui Palestine Red Crescent

Society.

PPIJ Act for Humanity

Tragedi pembantaian demonstran di Mesir baru-baru ini serta

perang Suriah yang memasuki tahun ketiga telah mengoyak

rasa kemanusiaan kita. PPIJ kembali menggalang dana dan

menyampaikan pernyataan sikap untuk menuntut segera

terwujudnya perdamaian dan menghentikan cara-cara

kekerasan terhadap rakyat sipil.

Evaluasi Program ini bersifat insidentil sehingga lebih banyak terwujud

karena spontanitas terkait peristiwa tertentu. Untuk ke depannya

ada baiknya penyelenggaraan penggalangan dana maupun

penyalurannya dilakukan dengan perencanaan jauh-jauh hari

setidaknya setahun sebelum melakukan program kerja

kepengurusan yang baru.

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

31 Laporan Pertanggungjawaban

Aspek kepedulian tidak hanya terbatas pada peristiwa-peristiwa

besar yang terjadi di dunia, namun ada baiknya lebih menjangkau

masyarakat Indonesia yang membutuhkan dengan berbagi hal-hal

kecil dulu seperti buku, kartu pos, ucapan motivasi, yang dapat

menginspirasi semua untuk berbuat lebih bagi bangsa dan negara.

iii. PPIJ Tanggap Bencana

Tujuan Menggalang dana bagi para korban bencana, baik bencana di

Jepang, di Indonesia, maupun di negeri lainnya.

Membentuk tim darurat khusus untuk terjun ke tempat bencana

jika dibutuhkan.

Pelaksanaan Dana bisa terkumpul tepat waktu dan tepat sasaran.

Waktu/ Tempat

Pelaksanaan

Solidaritas Bencana Banjir Jakarta 2013

PPIJ menggalang dana sebesar 136,468 JPY (1441.82 USD)

untuk bantuan korban banjir Jakarta Januari 2013. Bantuan

disalurkan melalui Palang Merah Indonesia.

Solidaritas Bencana Gempa Aceh 2013

PPIJ menggalang dana sebesar 14 juta rupiah untuk bantuan

korban gempa Aceh Juli 2013. Bantuan disalurkan melalui LSM

ACT (Aksi Cepat Tanggap).

Evaluasi Program ini sifatnya pun insidentil seperti PPIJ Peduli sehingga

keberadaannya tergantung pada peristiwa-peristiwa bencana yang

terjadi (yang tentunya tidak kita harapkan untuk terjadi). Secara

umum penggalangan dana dapat berlangsung baik, namun

pengiriman dana biasanya baru bisa dilakukan 1 bulan setelah

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

32 Laporan Pertanggungjawaban

bencana terjadi sehingga lumayan telat bagi korban. Hal ini terjadi

karena rekapitulasi donasi yang lambat maupun sulitnya mencari

LSM yang bisa menyalurkan dana secara cepat. Ke depannya perlu

dipikirkan sistem rekapitulasi dana yang baik dan bisa

mengkonfirmasi seluruh sumber dana kepedulian dengan cepat.

iv. Sekolit (Sekolah via Internet)

Tujuan Kuliah singkat jarak jauh antara para praktisi/profesional

berbagai bidang dalam jaringan PPI Jepang dengan

sekolah-sekolah serta universitas yang ada di Indonesia agar

dapat menginspirasi dan menyemangati para pelajar di Indonesia

untuk berjuang bersama demi Indonesia yang lebih baik.

Pelaksanaan Kuliah dilakukan dengan media telekonferensi (audio visual).

Waktu/ Tempat

Pelaksanaan

Untuk inisiasi sekolit pada kepengurusan ini seluruhnya dilakukan

bersama Akademi Perikanan Sorong, Papua Barat.

Sekolit 1: Prof. Iqbal Djawad, Atase Pendidikan KBRI Tokyo,

membawakan presentasi bertema "Pengelolaan Perikanan

Berbasis Masyarakat". Telekonferensi diselenggarakan pada 14

Mei 2013, pukul 13:00 - 14:00 WIT.

Sekolit 2: Awwaluddin, mahasiswa S3 di Tokyo University of

Marine Science and Technology, membawakan dua presentasi

masing-masing bertema "Taxonomic comparison of Blenniidae

members" dan "Manajemen Perikanan di Jepang". Telekonferensi

diselenggarakan pada 28 Mei 2013, pukul 14:00 - 15:30 WIT.

Sekolit 3: Indah Widiastuti, mahasiswi S3 di Kagoshima University,

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

33 Laporan Pertanggungjawaban

membawakan presentasi tentang akuakultur. Telekonferensi

diselenggarakan pada 30 Mei 2013 mulai pukul 10:00 WIT.

Sekolit 4: Danang Ambar Prabowo, mahasiswa S3 di University of

The Ryukyus, Okinawa, membawakan presentasi tentang alga dan

peranannya. Telekonferensi diselenggarakan pada 24 Juni 2013

mulai pukul 10:00 WIT.

Evaluasi Sekolit merupakan awal yang baik untuk memasyarakatkan

penggunaan telekonferensi sebagai media pertukaran ilmu dan

berbagi informasi untuk daerah-daerah yang kekurangan pemateri

berkualitas di Indonesia. Kerjasama awal dengan Akademi

Perikanan Sorong, Papua Barat ini telah menunjukkan bahwa

daerah yang dianggap terpencil pun mampu menunjukkan

semangat belajar yang tinggi dengan keberadaan internet sebagai

sarana penghubung antarnegara. Ke depannya diharapkan sekolit

dapat tetap berjalan rutin atau bahkan semakin semarak dengan

mengoptimalkan sumber daya pelajar serta peneliti yang ada di

Jepang untuk menginspirasi dan memotivasi pelajar-pelajar di

Indonesia. Tidak menutup kemungkinan kerjasama riset yang

serius dapat terbentuk melalui media ini di masa mendatang.

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

BAB III PENUTUP

BAB III. PENUTUP

A. Kesimpulan

Secara keseluruhan, kegiatan PPI jepang pada periode 2012/2013

banyak menafaatkan teknologi IT. net banking, google drive, Facebook,

twitter, maupun fasilitas siaran online seperti Youtube, Google Hangout,

serta Ustream dimanfaatkan secara maksimal dalam menunjang setiap

kegiatan. Hal ini menjadikan nama PPI Jepang lebih mudah

menjangkau seluruh stakeholder-nya, yaitu Anggota, Alumni,

pengurus, maupun pihak luar seperti KBRI, KJRI, dan calon sponsor,

serta WNI di seluruh dunia.

Namun demikian, kegiatan yang membutuhkan paritispasi aktif

para anggota dirasakan belum berjalan maksimal, seperti repositori

PPI Jepang, Buletin PPI Jepang, dan Inovasi Online. Secara garis

besar, hal ini disebabkan oleh 2 hal, yaitu 1)kurangnya koordinasi

dengan pengurus korda di awal pembuatan program kerja, dan 2)

pergantian ketua korda yang berbeda-beda sehingga menambah

tingkat kesulitan dalam melakukan koordinasi.

B. Saran

PPI Jepang seharusnya bias menjadi ujung tombak pergerakan

PPI Jepang keseluruhan mewakili korda maupun komsat. Melihat

semakin menggeliatnya aktivitas PPI Jepang ditingkat korda maupun

komsat, maka sinkronisasi kegiatan pusat, korda, serta komsat perlu

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

BAB III PENUTUP

diusahakan secara lebih intensif. Hal ini bisa lebih mudah tercapai

apabila ada kesepakatan penyeragaman masa pergantian

kepengurusan, setidaknya di tingkat pusat dan korda.

Selain itu, PPI Jepang perlu meningkatkan koordinasi

menyeluruh antara PPI Jepang, KBRI, dan KJRI. Meskipun PPI Jepang

bersifat independen, namun tidak bisa dipungkiri bahwa kegiatan

pusat, korda, maupun komsat masih banyak bergantung kepada dua

lembaga ini.

Dari pengurus pusat periode 2012/2013, kami berharap

kegiatan-kegiatan yang melibatkan seluruh anggota PPI Jepang bisa

lebih ditingkatkan, seperti repositori, Buletin PPI Jepang, dan Inovasi

Online. Selain itu, sebagai bentuk pelayanan PPI Jepang ke

anggotanya, kegiatan seperti job matching, serta fasilitasi dana bela

sungkawa bisa menjadi media meningkatkan rasa kepemilikan PPI

Jepang di antara seluruh anggotanya.

Akhir kata, kami memohon maaf atas segala kekurangan yang

ada. Semoga segala jerih payah pengurus pusat, pengurus korda, dan

pengurus komisariat PPI Jepang bermanfaat dan bisa menjadi

pembelajaran di masa yang akan datang.

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

LAMPIRAN

LAMPIRAN 1 : CASH FLOW PPI JEPANG

No.

Urut

Tanggal Keterangan KODE

Kas@

SMBC

Donasi@

JP-Post

Kas@

JP-Post

Di luar

Rekening

PJ cash di luar rekening

Perubahan

Uang per

Transaksi

Total

Uang

1 2012 年 10 月 14 日 Saldo awal kas PPIJ STR 297 5,725 603,135 609,157 609,157

2 2012 年 10 月 14 日 Saldo awal dana kemanusiaan PPIJ DKM 18,438 18,438 627,595

3 2012 年 10 月 14 日 dana Ny. Siami di rekening Atus Syahbudin DKM

45,000 Atus Syahbudin 45,000 672,595

4 2012 年 10 月 14 日 biaya transport ke Pak Subhan STR -4,000 Andi Subhan Mustari -4,000 668,595

5 2012 年 10 月 14 日 Sponsorship dari 日本東京国際学院 STR -96,500 PPIJ Korda Kanto -96,500 572,095

6 2012 年 10 月 14 日 Surplus Biaya kongres PPIJ XXXII STR 38,209 Panitia Kongres 38,209 610,304

7 2012 年 10 月 14 日 Pinjam uang ke Mas Fithra STR -105,000 Fithra Faisal Hastiadi -105,000 505,304

8 2012 年 8 月 27 日 Biaya Indonesia Cultural Day (ICD) a.n ASIKIN ACTK -50,000 -50,000 455,304

9 2012 年 9 月 7日 Penarikan cash oleh Gibran TRF -100,000 100,000 Rodiyan Gibran Sentanu 0 455,304

10 2012 年 10 月 12 日 Biaya Chubu match a.n SUYUTI NURDIN ACTK -50,000 -50,000 405,304

11 2012 年 10 月 1 日 Administrasi ADM 27 27 405,331

12 2012 年 9 月 8日

Donasi ke kas PPIJ dari KBRI untuk Indonesian

Festival 2012 KBR 30,000 Rodiyan Gibran Sentanu 30,000 435,331

13 2012 年 9 月 9日

Pengeluaran Konsumsi Indonesian Festival

2012 ACT -3,000 Rodiyan Gibran Sentanu -3,000 432,331

14 2012 年 9 月 9日 Pemutihan hutang mas Fithra DKM 5,000 Fithra Faisal Hastiadi 5,000 437,331

15 2012 年 10 月 16 日

Sponsorship dari 日本東京国際学院 ke PPI

Kanto TRF -96,500 96,500 PPIJ Korda Kanto 0 437,331

16 2012 年 10 月 16 日 Transfer biaya transport ke Pak Subhan TRF -4,000 4,000 Andi Subhan Mustari 0 437,331

17 2012 年 10 月 16 日

Pembayaran pinjaman uang mas fithra oleh

Gibran STR -100,000 Rodiyan Gibran Sentanu -100,000 337,331

18 2012 年 10 月 16 日 Pelunasan pinjaman uang Mas Fithra STR 100,000 Fithra Faisal Hastiadi 100,000 437,331

19 2012 年 11 月 29 日

Penggalangan dana untuk Palestina (liat docs

penggalangan dana) DKM 825,527 825,527 1,262,858

20 2012 年 11 月 29 日

Donasi ke kas PPIJ untuk Rapat Koordinasi Mei

2012 STR 254,150 254,150 1,517,008

21 2012 年 11 月 30 日

Transfer Dana Palestina ke Palestina Red

Crescent Society DKK -825,527 -825,527 691,481

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

LAMPIRAN

22 2012 年 12 月 1 日 Administrasi ADM -140 -140 691,341

23 2012 年 12 月 2 日

Pembayaran tiket pesawat India untuk Kongres

PPI Dunia ACT -199,800 -199,800 491,541

24 2012 年 12 月 3 日

Reimburse transport Rakor Mei 送金ANDI

SU STR -22,300 -22,300 469,241

25 2012 年 12 月 3 日

Reimburse transport Rakor Mei 送金 SUYU

TI STR -10,200 -10,200 459,041

26 2012 年 12 月 3 日

Reimburse transport Rakor Mei 送金 JIMM

Y STR -15,000 -15,000 444,041

27 2012 年 12 月 3 日

Reimburse transport Rakor Mei 送金 SISW

O STR -28,600 -28,600 415,441

28 2012 年 12 月 3 日

Reimburse transport Rakor Mei 送金 MUHA

M STR -22,040 -22,040 393,401

29 2012 年 12 月 3 日 Transfer Fee ADM -110 -110 393,291

30 2012 年 12 月 5 日

Reimburse transport Rakor Mei 送金 FATH

U STR -10,000 -10,000 383,291

31 2012 年 12 月 5 日 Transfer Fee ADM -110 -110 383,181

32 2012 年 12 月 5 日

Reimburse transport Rakor Mei 送金 RINO

NC STR -9,365 -9,365 373,816

33 2012 年 12 月 5 日 Transfer Fee ADM -110 -110 373,706

34 2012 年 12 月 5 日

Reimburse transport Rakor Mei 送金 SYAM

S STR -19,000 -19,000 354,706

35 2012 年 12 月 5 日 Transfer Fee ADM -110 -110 354,596

36 2012 年 12 月 5 日

Reimburse transport Rakor Mei 送金 SUSA

N STR -21,000 -21,000 333,596

37 2012 年 12 月 5 日 Transfer Fee ADM -110 -110 333,486

38 2012 年 12 月 5 日

Reimburse transport Rakor Mei 送金 ANTO

N STR -41,600 -41,600 291,886

39 2012 年 12 月 5 日 Transfer Fee ADM -110 -110 291,776

40 2012 年 12 月 5 日 Reimburse transport Rakor Mei 振込 ラテ゛ン STR -25,600 -25,600 266,176

41 2012 年 12 月 5 日 Transfer Fee ADM -210 -210 265,966

42 2012 年 12 月 6 日 Reimburse transport Rakor Mei 送金 PUTR STR -28,720 -28,720 237,246

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

LAMPIRAN

43 2012 年 12 月 6 日 Transfer Fee ADM -110 -110 237,136

44 2012 年 12 月 7 日 Pengembalian kelebihan uang Pak Subhan STR 3,000 3,000 240,136

45 2012 年 12 月 8 日

Reimburse transport Rakor Mei 送金 SYAH

B STR -23,410 -23,410 216,726

46 2012 年 12 月 8 日 Transfer Fee ADM -110 -110 216,616

47 2013 年 1 月 4日

Biaya Transfer untuk Dana Palestina via 送金

JIMMY HA ADM -2,500 -2,500 214,116

48 2013 年 1 月 4日

Pengeluaran Print Flyer Indonesian Festival

2012 ACT -5,380 -5,380 208,736

49 2013 年 1 月 4日

Biaya konsumsi guide tim Formula UGM dan

ITB ACT -5,000 Rodiyan Gibran Sentanu -5,000 203,736

50 2013 年 1 月 4日

Biaya penginapan guide tim Formula UGM dan

ITB (2 hari) ACT -12,000 Rodiyan Gibran Sentanu -12,000 191,736

51 2013 年 1 月 6日 Pembayaran hosting situs PPI Jepang ACT -9,363 -9,363 182,373

52 2013 年 1 月 6日

Donasi ke kas PPIJ untuk partisipasi di SI PPI

Dunia, New Delhi KBR 200,000 Maharani Pradani 200,000 382,373

53 2013 年 1 月 6日

Sponsorship dari フォースバレー・コンシェル

ジュ (80 ke PPIJ, sisanya ke PPI Kanto) SPN 262,500 -182,500 PPIJ Korda Kanto 80,000 462,373

54 2013 年 1 月 7日

Donasi masuk ke kas PPIJ untuk partisipasi di

SI PPI Dunia, New Delhi via dani TRF 200,000 -200,000 Maharani Pradani 0 462,373

55 2013 年 1 月 17 日

Penggalangan dana belasungkawa Bpk

Fachrudin di Hakodate (s/d tgl 17) DKM 860,555 860,555 1,322,928

56 2013 年 1 月 16 日

Transfer dana belangsungkawa ke Bpk

Fachrudin (gelombang 1) DKK -500,000 -500,000 822,928

57 2013 年 1 月 16 日 Transfer fee ADM -420 -420 822,508

58 2013 年 1 月 18 日

Pembayaran pembelian template joomla utk

website ACT -3,616 -3,616 818,892

59 2013 年 1 月 20 日

Penggalangan dana belasungkawa Bpk

Fachrudin di Hakodate (tgl18 s/d tgl 20) DKM 65,000 65,000 883,892

60 2013 年 1 月 21 日

Transfer dana belangsungkawa ke Bpk

Fachrudin (gelombang 2) DKK -445,555 -445,555 438,337

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

LAMPIRAN

61 2013 年 1 月 21 日 Transfer fee ADM -420 -420 437,917

62 2013 年 1 月 21 日

Penggalangan dana belasungkawa Bpk

Fachrudin di Hakodate (s/d tgl 21) DKM 32,000 32,000 469,917

63 2013 年 2 月 1日

Transfer dana belangsungkawa ke Bpk

Fachrudin (gelombang 3) DKK -30,000 -30,000 439,917

64 2013 年 2 月 1日 Transfer fee ADM -420 -420 439,497

65 2013 年 2 月 1日 Penggalangan dana untuk banjir jakarta DKM 133,030 133,030 572,527

66 2013 年 2 月 1日

Transfer dana belangsungkawa ke Indonesia

(via Jimmy Hadi) DKK -136,468 -136,468 436,059

67 2013 年 2 月 25 日

Sponsorship dari フォースバレー・コンシェル

ジュ transfer ke PPI Kanto TRF -182,500 182,500 PPIJ Korda Kanto 0 436,059

68 2013 年 3 月 5日 Transfer dana dr smbc ke donasi JP Post TRF -250,000 250,000 0 436,059

69 2013 年 3 月 13 日

Pengembalian dana sisa Kongres XXXII dari

Pak Hengky TRF 38,209 -38,209 Panitia Kongres 0 436,059

70 2013 年 3 月 14 日 Biaya transfer dana Palestina via Jimmy Hadi ADM -13,106 -13,106 422,953

71 2013 年 4 月 1日 Administrasi ADM 37 37 422,990

72 2013 年 4 月 9日

Transfer dana belangsungkawa ke Bpk

Fachrudin (gelombang 4) DKK -32,000 -32,000 390,990

73 2013 年 4 月 9日 Transfer fee ADM -420 -420 390,570

74 2013 年 5 月 28 日

Pembayaran pembelian template joomla utk

website ACT -3,170 -3,170 387,400

75 2013 年 6 月 12 日

Pembayaran dana konsumsi Acara nonton

bersama PPI Kanto via Gibran Rodiyan ACT -15,000 -15,000 372,400

76 2013 年 6 月 15 日 Biaya Porda Hokuriku an Irfan Prasetya ACTK -50,000 -50,000 322,400

77 2013 年 7 月 7日

Penggalangan dana kemanusiaan untuk Aceh

(tgl 9 - 17 Juli) DKM 129,000 129,000 451,400

78 2013 年 7 月 29 日

Penggalangan dana belasungkawa Kumamoto

(tgl 12 - 29 Juli) DKM 714,500 714,500 1,165,900

79 2013 年 7 月 18 日

Transfer ke rek donasi utk penyaluran dana

kumamoto gel 1 TRF -337,000 337,000 0 1,165,900

80 2013 年 7 月 18 日

Transfer dana belasungkawa Kumamoto

Gelombang 1 (via Sdr. Rizal Arifin) DKK -337,000 -337,000 828,900

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

LAMPIRAN

81 2013 年 7 月 29 日

Transfer dana belasungkawa Kumamoto

Gelombang 2 (via Sdr. Rizal Arifin) DKK -377,500 -377,500 451,400

82 2013 年 8 月 1日

Transfer dana belasungkawa gempa Aceh ke

ACT via rek Waya DKK -129,000 -129,000 322,400

83 2013 年 8 月 1日 Transfer fee ADM -420 -420 321,980

84 2013 年 8 月 19 日

Penggalangan dana belasungkawa Kumamoto

(tgl 29 Juli-19 Agt) DKM 11,161 10,000 21,161 343,141

85 2013 年 8 月 19 日 Transfer antar rekening TRF 10,000 -10,000 0 343,141

86 2013 年 8 月 19 日

Transfer dana belasungkawa Kumamoto

Gelombang 3 (via Sdr. Rizal Arifin) DKK -21,161 -21,161 321,980

87 2013 年 8 月 15 日

Donasi Kegiatan olah raga 17 Agustusan dari

KBRI KBR 70,000 Rodiyan Gibran Sentanu 70,000 391,980

88 2013 年 8 月 15 日

Pembayaran kostum voli PPI Kanto utk acara 17

Agustusan di KBRI ACTK -70,000 Rodiyan Gibran Sentanu -70,000 321,980

89 2013 年 9 月 6日 Penggalangan dana belasungkawa Mesir DKM 71,000 71,000 392,980

90 2013 年 9 月 6日 Penggalangan dana belasungkawa Rokatenda DKM 56,000 56,000 448,980

91 2013 年 9 月 6日 Penggalangan dana belasungkawa Suriah DKM 52,500 52,500 501,480

92 2013 年 9 月 10 日

Transfer dana belasungkawa mesir dan

rokatenda ke ACT dan DD Republika via rek

Waya DKK -127,000 -127,000 374,480

93 2013 年 9 月 10 日 Transfer fee ADM -420 -420 374,060

94 2013 年 9 月 10 日

Transfer dana belasungkawa Suriah ke Misi

Medis Suriah via rek Fedri DKK -52,500 -52,500 321,560

95 2013 年 9 月 7日

Penggalangan dana belasungkawa September

2013 sd tgl 7 sept DKM 38,000 38,000 359,560

96 2013 年 9 月 6日

Transfer dana belasungkawa September 2013

via rek Kusdianto DKK -28,000 -28,000 331,560

97 2013 年 9 月 6日 Pembayaran hosting website goodaddy ACT -3,205 -3,205 328,355

98 2013 年 9 月 19 日 Sponsorship dari PASONA SPN 95,000 PASONA 95,000 423,355

99 2013 年 9 月 19 日 Sponsorship dari PPLN Tokyo SPN 90,000 PPLN Tokyo 90,000 513,355

100 2013 年 9 月 19 日

Pengembalian dana dari Rodiyan Gibran

Sentanu TRF 10,000 -10,000 Rodiyan Gibran Sentanu 0 513,355

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

LAMPIRAN

101 2013 年 9 月 19 日

Pengembalian Dana Kemanusiaan dari Dana

Kas ACT -20,000 -20,000 493,355

102 2013 年 9 月 19 日

Pengembalian Dana Kemanusiaan dari Dana

Kas DKM 20,000 20,000 513,355

103 2013 年 9 月 20 日 Bantuan KBRI untuk Kongres PPIJ XXXII KBR 70,000 70,000 583,355

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

LAMPIRAN

LAMPIRAN 2 : Rekapitulasi Keuangan

Rekapitulasi Keseluruhan Kode Nilai Makna Kode Keterangan Nama Rekening Nilai Keterangan

STR 441,866 Saldo dari kepengurusan 2010-2011

Kas@SMBC 12,797

Buku dan Kartu di Gibran

ACT -553,369 Biaya untuk kegiatan PPIJ Pusat

Harus selalu minus

Donasi@JP-Post 12,100

Buku dan Kartu di Gibran

ACTK -220,000 Biaya untuk kegiatan PPIJ Korda

Harus selalu minus

Kas@JP-Post 328,458

Buku dan Kartu di Gibran

SPN 265,000 Sponsorship Harus selalu plus

Di luar Rekening 230,000

BHU 0 Bagi hasil dari keuntungan kegiatan

KBR 624,150 Dana Bantuan KBRI Harus selalu plus

DKM 3,086,711 Donasi Dana Kemanusiaan (Masuk)

Harus selalu plus

Status Dana Donasi Kemanusiaan

DKK -3,041,711 Donasi Dana Kemanusiaan (Keluar)

Harus selalu minus Dana tersisa 45,000

DPM 0 Donasi untuk kas PPIJ (Masuk)

Harus selalu plus

DPK 0 Donasi dari kas PPIJ (Keluar)

Harus selalu minus Status Dana Kas

TRF 0 Transfer antar rekening Harus selalu nol "0"

Dana tersisa 538,355

ADM -19,292 Biaya Administrasi Harus selalu minus

UNK 0 Unknown

LAMPIRAN 3: Catatan dana di luar rekening PPIJ

Atus Syahbudin 45000

PASONA 95000

PPLN Tokyo 90000

Total 230000

Pengurus Pusat PPI Jepang 2012-2013 Bangun Indonesia!

LAMPIRAN

LAMPIRAN 4 : Persebaran dana untuk kegiatan

Korda

Korda Dana Acara

Chubu 50000 Chubu Match

Chugoku

Hokkaido

Hokuriku 50000 Porda Hokuriku

Kansai 50000 Indonesia Cultural Day Tokushima

Kanto 70000 Acara Olahraga 17 Agustusan KBRI

Kyushu-Okinawa

Tohoku