LAPORAN MAGANG AJB

58
1 BAB I PENDAHULUAN 1.1 Dasar Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan Penulisan Laporan Praktik Kerja Lapangan ini ditujukan sebagai salah satu persyaratan untuk menyelesaikan Praktik Kerja Lapangan yang dilaksanakan selama dua bulan. Praktek Kerja Lapangan dimulai dari tanggal 25 Februari 2014 sampai dengan 25 April 2014. Tempat dilaksanakannya kegiatan Praktik Kerja Lapangan ditentukan oleh mahasiswa sendiri dan sesuai dengan jurusan yang dipelajari oleh mahasiswa. Penulis memilihi AJB Bumiputera 1912 Cabang Kota Baru, Pontianak yang merupakan salah satu perusahaan keuangan yang bergerak di bidang jasa asuransi. Laporan Praktik Kerja Lapangan ini juga diajukan sebagai syarat kelengkapan penilaian dari Praktik Kerja Lapangan yang berfungsi sebagai bukti aktivitas yang sudah dilakukan selama Praktik Kerja dilakukan di perusahaan terkait dan sebagai laporan penulis untuk mempertanggungjawabkan hasil pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan yang dilaksanakan pada perusahaan AJB Bumiputera 1912 Cabang Kota Baru, Pontianak. Dasar Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan adalah sebagai salah satu bentuk penerapan ilmu yang telah didapat mahasiswa dalam proses pembelajaran dan

description

AJB

Transcript of LAPORAN MAGANG AJB

1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Dasar Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan

Penulisan Laporan Praktik Kerja Lapangan ini ditujukan sebagai salah satu

persyaratan untuk menyelesaikan Praktik Kerja Lapangan yang dilaksanakan

selama dua bulan. Praktek Kerja Lapangan dimulai dari tanggal 25 Februari 2014

sampai dengan 25 April 2014. Tempat dilaksanakannya kegiatan Praktik Kerja

Lapangan ditentukan oleh mahasiswa sendiri dan sesuai dengan jurusan yang

dipelajari oleh mahasiswa. Penulis memilihi AJB Bumiputera 1912 Cabang Kota

Baru, Pontianak yang merupakan salah satu perusahaan keuangan yang bergerak

di bidang jasa asuransi.

Laporan Praktik Kerja Lapangan ini juga diajukan sebagai syarat

kelengkapan penilaian dari Praktik Kerja Lapangan yang berfungsi sebagai bukti

aktivitas yang sudah dilakukan selama Praktik Kerja dilakukan di perusahaan

terkait dan sebagai laporan penulis untuk mempertanggungjawabkan hasil

pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan yang dilaksanakan pada perusahaan AJB

Bumiputera 1912 Cabang Kota Baru, Pontianak.

Dasar Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan adalah sebagai salah satu bentuk

penerapan ilmu yang telah didapat mahasiswa dalam proses pembelajaran dan

ditambah dengan ilmu baru dari Praktik Kerja demi mendapatkan suatu keahlian

khusus yang bisa dijadikan modal mahasiswa dalam menjalani dunia kerja yang

sesungguhnya. Selain itu, Praktik Kerja Lapangan juga membantu mahasiswa

membentuk diri agar menjadi sumber daya manusia yang memiliki potensi,

kualitas, dan pengalaman.

1.2 Latar Belakang Memilih Tempat Praktik Kerja Lapangan

Untuk menjadi sumber daya manusia yang berpotensi, setiap mahasiswa

harus belajar dan mencari banyak pengalaman yang nantikan akan membuat

mahasiswa memiliki banyak ilmu dan pengetahuan baru. Namun, untuk

mendapatkan pengalaman yang baik, setiap mahasiswa perlu melakuakan banyak

2

kegiatan diluar pembelajarannya di kampus yang tepat untuk menunjang setiap

perkembangaanya. Salah satu kegiatan yang tepat untuk menunjang mahasiswa

memperoleh pengalaman yang baik adalah dengan dilaksanakannya praktek kerja

lapangan (PKL). Kegiatan PKL ini dapat dilaksanakan di setiap jenis pekerjaan

manapun yang pastinya sesuai dengan ilmu yang mahasiswa pelajari. PKL juga

bermanfaat sebagai jalan mahasiswa agar dapat mengaplikasikan dan menerapkan

setiap ilmu yang diperolehnya dikampus untuk melaksanakan PKL di setiap jenis

pekerjaan yang sesuai. Sehingga perusahaan tempat PKL berlangsung merasa

terbantu dengan kehadiran mahasiswa yang ingin melaksanakan Praktik Kerja.

Kegiatan Praktik Kerja Lapangan ini merupakan kegiatan yang wajib

dilaksanakan oleh seluruh mahasiswa Politeknik Negeri Pontianak, khususnya

untuk mahasiswa Jurusan Akuntansi sebagai syarat penyelesaian program

Diploma III yang ditempuhnya. Hal ini mengharuskan penulis untuk mencari

tempat Praktik Kerja yang baik, bermutu, berkualitas, dan sesuai dengan

kemampuan yang penulis miliki setelah melaksanakan proses pembelajaran di

kampus. Selain itu, Penulis juga ingin mencari banyak pengalaman dan ilmu baru

mengenai Perusahaan Jasa dengan sistem pelayanan yang dijalaninya dan produk

yang dipasarkannya. Dengan kebutuhan ilmu pengetahuan dan pengalaman yang

diinginkan penulis, perusahaan AJB Bumiputera 1912 Cabang Kota Baru

Pontianak dipilih sebagai tempat dilaksanakannya Praktik Kerja Lapangan.

Pemilihan perusahaan AJB Bumiputera 1912 Cabang Kota Baru Pontianak

sebagai tempat dilaksanakannya Praktik Kerja Lapangan penulis karena

perusahaan AJB Bumiputera 1912 Cabang Kota Baru Pontianak adalah salah satu

perusahaan jasa keuangan khususnya asuransi yang dimiliki oleh swasta namun

memiliki sarana dan prasarana yang baik serta disokong oleh karyawan terampil,

ulet, terlatih, dan disiplin. Selain itu, penulis juga ingin banyak mengetahui

mengenai sistem kerja perusahan tersebut dan mengaplikasikan hasil

pembelajaran yang telah didapat selama menjalankan perkuliahan di Politeknik

Negeri Pontianak dalam dunia kerja yang sebenarnya. Pemilihan tempat Praktik

Kerja Lapangan ini juga dapat membantu penulis untuk memperoleh data-data

3

atau keperluan lain yang nantinya akan menjadi bahan pertimbangan penulis

dalam menyelesaikan Laporan Akhir Penulis berupa Tugas Akhir.

Tidak hanya itu saja, Praktik Kerja Lapangan juga harus dilaksanakan dan

dikerjakan dengan baik dan bersungguh-sungguh karena Praktik Kerja Lapangan

akan membantu mahasiswa mengaplikasikan ilmu yang telah diperoleh pada saat

Praktik Kerja didalam dunia kerja yang nanti akan dijalani mahasiswa.

1.3 Tujuan Praktik Kerja Lapangan

Tujuan Praktik Kerja Lapangan bagi mahasiswa Politeknik Negeri

Pontianak Jurusan Akuntansi adalah sebagai sarana penerapan dan pengaplikasian

ilmu akuntansi di sebuah perusahaaan yang nantinya akan membantu mahasiswa

menganalisis keadaan yang terjadi pada saat pevbelajaran di kampus dengan

keadaan di dunia kerja yang sebenarnya.

Aktivitas dalam melaksanakan Praktik Kerja Lapangan merupakan ajang

melatih mahasiswa untuk bisa mengetahui cara beradaptasi dan cara penerapan

ilmu yang dimiliki dan dipelajari saat dalam proses perkuliahan kedalam dunia

kerja atau dunia organisasi di instansi pemerintahan maupun di perusahaan

swasta. Dengan adanya aktivitas Praktik Kerja Lapangan ini, mahasiswa dapat

meningkatkan pengalaman, ilmu pengetahuan, dan keterampilan sesuai dengan

bidang yang dipelajari dan dapat menjadi acuan sebagai kesiapan mahasiswa

menjalani dunia kerja serta dapat mengembangkan proses bersikap agar

mahasiswa memiliki sikap disiplin, ulet, tegas, profesionalisme, dan mampu

berkompetisi dalam menghadapi dunia kerja yang sesuai dengan bidang ilmu yang

dipelajari.

1.4 Kegunaan Praktik Kerja Lapangan

Adapun beberapa kegunaan dari pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan ini

antara lain :

a. Keingintahuan penulis mengenai sistem kerja perusahan asuransi dalam

mencari nasabah dan pengelolahan uang nasabah sehingga penulis dapat

mengetahui cara perusahaan asuransi melindungi nasabahnya

4

b. Sebagai salah satu syarat menyelesaikan tugas dari Politeknik Negeri

Pontianak jurusan Akuntansi yang diberikan kepada penulis

c. Perusahaan AJB BUMIPUTERA 1912 merupakan tempat yang sesuai bagi

penulis dalam menerapkan ilmu yang didapat dari pembelajaran di Politeknik

Negeri Pontianak jurusan Akuntansi

d. Mencoba mencari wawasan yang luas mengenai cara kerja yang baik seperti

belajar kedisiplinan, menjaga sikap, belajar bekerjasama, baik dalam

berinterkasi, dan mampu bekerja dalam tim maupun individu

e. Memahami dunia kerja dengan baik agar terbiasa menjalani pekerjaan yang

nyata dan terbiasa dalam bekerja dibawah tuntutan dan tekanan

f. Dapat dijadikan pengalaman berharga tentang dunia kerja yang sesungguhnya

g. Mendapatkan ilmu baru yang nantinya bisa dijadikan bekal berharga dalam

bekerja

h. Meningkatkan kemampuan penulis dalam menjalankan dan menyelesaikan

pekerjaan dengan baik dan professional

i. Membantu penulis membuka pikiran untuk siap memilih jenis pekerjaan apa

saja yang sesuai dengan kemampuan yang dimiliki penulis

1.5 Tujuan Penulisan Laporan Praktik Kerja Lapangan

1.5.1 Bagi Mahasiswa

Tujuan dari penulisan Laporan Praktik Kerja Lapangan bagi mahasiswa

itu sendiri adalah sebagai salah satu persyaratan untuk melengkapi penilaian

dari Praktik Kerja Lapangan yang dilakukan dan laporan ini akana berisikan

segala aktivitas dan kegiatan yang dilakukan selama Praktik Kerja Lapangan

berlasngsung pada perusahaan AJB Bumiputera 1912 Cabang Kota Baru,

Pontianak.

1.5.2 Bagi Perusahaan

Laporan Praktik Kerja Lapangan akan menjadi bukti berupa dokumen

yang berisikan segala pertanggungjawaban atas kelangsungan aktivitas dan

5

kegiatan yang dilakukan oleh mahasiswa Praktik Kerja Lapangan kepada

Perusahaan AJB Bumiputera 1912 Cabang Kota Baru, Pontianak.

6

BAB II

GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

2.1 Sejarah AJB Bumiputera 1912

Asuransi jiwa bersama bumiputera 1912 adalah perusahaan asuransi jiwa

nasional milik bangsa Indonesia yang pertama dan tertua. Didirikan pada tanggal

12 Februari 1912 di Magelang, Jawa Tengah, dengan nama awal Onderlingen

Levensversekering Maatschappij Persatoean Goeroe-Goeroe Hindi Belanda atau

disingkat dengan nama O.L.Mij.PGHB. Perusahaan ini digagas dan didirikan oleh

Mas Ngabehi Dwidjosewojo, seorang guru di Yokyakarta dan juga sekretaris

sebuah organisasi yang mempelopori gerakan kebangkitan nasional yang dikenal

dengan nama Boedi Oetom.

Selain Mas Ngabehi Dwidjosewojo yang menjabat sebagai komisaris

presiden didalam perusahaan, dua orang guru lainnya yaitu, Mas Karto Hadi

Soebroto dan Mas Adimidjojo jugaturut serta dalam mendirikan perusahaan ini,

yang masing-masing menjabat sebagai Direktur dan Bendahara. Selain mereka

bertiga, ada dua orang lagi yang ikut menjadi pendiri awal perusahaan yaitu R.

Soepadmo dan M. Darmowidjojo.Kelima orang ini menjadi pendiri perusahaan

dan juga sebagai anggota O.L.Mij. PGHB pertama yang menjadi pemegang polis.

AJB Bumiputera 1912 memulai usahanya dengan modal awal nol sen.

Dengan demikian, perusahaan asuransi ini berbentuk onderling atau mutual

(Usaha Bersama), karena perusahaan dapat didirikan tanpa harus menyediakan

modal lebih dahulu. Uang yang diterima perusahaan untuk pertama kalinya

berasal dari kelima peserta kongres PGHB yang menjadi O.L Mij. PGHB. Syarat

utamanya adalah bahwa ganti rugi tidak akan diberikan kepada ahli waris

pemegang polis yang meninggal sebelum polisnya berjalan selama tiga tahun

penuh. Perusahaan ini hanya mengutamakan pembayaran premi sebagai modal

kerjanya dan tidak mendapatkan honorarium bagi para pengurusnya, sehingga

mereka bekerja dengan sukarela.

Pada mulanya perusahaan hanya melayani para guru sekolah Hindia

Belanda, kemudian perusahaan memperluas jaringan pelayanannya ke masyarakat

7

umum. Dengan bertambahnya anggota, maka para pengurus sepakat untuk

mengubah nama perusahaannya. Berdasarkan Rapat Anggota/Pemegang Polis di

Semarang, November 1914, nama O.L Mij. PGHB diubah menjadi O.L Mij.

Boemi Poetra.

Ketika Jepang berada di Indonesiapada tahun 1942, nama O.L Mij. Boemi

Poetra yang menggunakan bahasa asing segera diganti. Maka pada tahun 1943

O.L Mij. Boemi Poetra kembali diubah namanya menjadi Perseroan

Pertanggungan Djiwa (PTD) Boemi Poetra, yang merupakan satu-satunya

perusahaan asuransi jiwa nasional yang tetap bertahan. Namun karena dirasa

kurang memiliki rasa kebersamaan, maka pada tahun 1953 PTD Boemi Poetra

dihapuskan. Dan, hingga sekarang terkenal dengan nama Asuransi Jiwa Bersama

(AJB) di depan nama Bumiputera 1912 yang merupakan bentuk badan hukum.

Dari Magelang, AJB Bumiputera 1912 pindah ke Jogjakarta pada tahun

1921 dan pada tahun 1958 kantor pusatnya dipindahkan ke Jakarta. Hingga saat

ini Jakarta merupakan pangkalan utama dan kantor pusat perusahaan. Dari Wisma

Bumiputera yang berlantai 21 di Jl. Jendral Sudirman Kav 75 Jakarta, manajemen

perusahaan mengatur usaha perusahaan di seluruh tanah air yang terus melebarkan

sayapnya dengan membuka cabang-cabang di Bandung, Jakarta, Surabaya,

Palermbang, Medan, Pontianak, Banjarmasin, Ujung Pandang, dan kota-kota

lainnya. Selain itu perusahaan juga melakukan hubungan internasional dengan

mitra usaha di Negara lain seperti Jepang, Switzerland, Malaysia, Singapura,

Philipina dan Belanda. Sekitar 3000 karyawan dan 22.000 agen tersebar di 615

kantor operasional yang secara strategis terdapat di seluruh tanah air, melayani 10

juta pemegang polis/peserta AJB Bumiputera 1912 dan masyarakat umum.

Dengan sistem kebersamaan AJB Bimiputera 1912 senantiasa

mengembangkan usaha atas dasar prinsip gotong royong melalui pemberdayaan

potensi dari, oleh, dan untuk komunitas Bumiputera. Kepentingan bersama para

pemegang polis untuk dimiliki, mengendalikan, dan mengarahkan nasib

perusahaan, membuat AJB Bumiputera 1912 yang terbentuk usaha bersama

(Mutual) unik dan berbeda dengan asuransi jiwa lainnya di Indonesia yang pada

umumnya berbentuk perseroan terbatas atau PT.

8

Hal ini menjadi salah satu kekuatan Bumiputera yaitu pada kepemilikan dan

bentuk perusahannya yang unik, dimana Bumiputera adalah satu-satunya

perusahaan di Indonesia yang berbentuk “mutual” atau “usaha bersama”, artinya

pemilik perusahaan adalah para pemegang polis, bukan pemegang saham. Jadi

perusahaan tidak berbentuk PT atau Koperasi. Hal ini dikaerenakan premi yang

diberikan kepada perusahaan sekaligus dianggap sebagai modal. Badan

Perwakilan Anggota yang merupakan perwakilan para pemegang polis ikut serta

menentukan garis-garis besar haluan perusahaan, memilih dan mengangkat diresi,

dan ikut serta mengawasi jalannya perusahaan.

Selama lebih sembilan dasawarsa, Bumiputera telah berhasil melewati

berbagai rintangan yang amat sulit, antara lain pada masa penjajahan, masa

revolusi, dan masa-masa krisis ekonomi seperti sanering di tahun 1965 dan krisis

moneter yang dimulai pada pertengahan tahun 1997. Bumiputera selalu berhasil

berjuang melawan rintangan tersebut. Sehingga Bumiputera bisa bertahan sampai

sekarang dan menjadi perusahaan asuransi terbaik yang dimiliki Indonesia. Hal ini

bisa terlihat dari kepengurusan Bumiputera yang terus maju sehingga dapat

mengendalikan perusahaan yang jaringannya tersebar di seluruh penjuru tanah air

dengan baik dan melakukan hubungan internasional dengan rekan-rekan negara

lain dengan sangat baik juga.Selain itu, pengurus juga sedang mengendalikan

kelompok usaha Bumiputera yang terdiri dari anak-anak perusahaan, asosiasi dan

penyertaan.

Di abad ke-21 ini, dalam kiprahnya membangun bangsa ditengah arus

globalisasi sekaligus mewujudkan cita-cita dan idealisme para pendiri AJB

Bumiputera 1912, di benak dan di hati para pemengan polis serta masyarakat

Indonesia ingin selalu berada dan menjadi ‘asuransinya bangsa indonesia’.

Sehingga Bumiputera dapat terus membantu masyarakat Indonesia lewat jasa-jasa

yang diberikannya. AJB Bumiputera 1912 dimiliki dan dioperasikan secara lokal.

Perusahaan didirikan berlandaskan filosofi melindungi kepentingan masyarakat

Indonesia dan membantu meningkatkan kesejahteraan mereka.

Sebagai perusahaan Indonesia, AJB Bumiputera 1912 memahami dinamika

lingkungan lokal dan berada di posisi terbaik untuk mengembangkan produk dan

9

layanan yang memberikan manfaat nyata bagi para pemegang polis, serta

menghasilkan dana untuk berinvestasi dalam pembangunan nasional. AJB

Bumiputera 1912 lebih dari sekedar perusahaan asuransi karena AJB Bumiputera

1912 bisa dikatakan juga sebagai asset nasional.

Selain itu, AJB Bumiputera 1912 juga memahami pentingnya hubungan

personal antara klien dan penasihat keuangan mereka, serta menyediakan berbagai

solusi khusus untuk memenuhi semua kebutuhan asuransi klien. AJB Bumiputera

1912 sangat peduli terhadap kesejahteraan para pemegang polisnya, dimiliki oleh

orang Indonesia dari semua golongan dan kelompok umur, serta menyediakan

produk dan layanan setara dengan perusahaan terbaik dunia.

10

Berikut ini adalah anak perusahaan dan yayasan AJB Bumiputera 1912

Tabel 2.1AJB Bumiputera 1912

Anak Perusahaan dan Yayasan

No Anak Perusahaan dan Yayasan Jenis Kegiatan

1 Bumida Bumiputera Asuransi Kerugian2 PT. Wisma Bumiputera Properti3 PT. Mardi Mulyo Penerbitan dan Percetakan4 PT. Eurasia Wisata Tour dan Travel5 Bank Bumiputera Indonesia Perbankan6 PT. Informatics OASE Teknologi Informasi7 PT. Bumi Wisata (Bumi Wijaya Hotel

Depok, Hyatt Regency, Surabaya)Perhotelan

8 PT. Bumiputera Mitrasarana Jasa Konstuksi9 Yayasan Dharma Bumiputera (STIE

Dharma Bumiputera)Pendidikan

10 Yayasan Bumiputera Sejahtera Pengelola Kesejahteraan Karyawan

11 Dana Pensiun Bumiputera Pengelola Dana Pesiun Karyawan

12 Bumiputera Capital IndonesiaSumber : AJB Bumiputera 1912

11

Berikut ini adalah asosiasi dan penyertaan AJB Bumiputera 1912

Tabel 2.2AJB Bumiputera 1912

Asosiasi dan Penyertaan

No Anak Perusahaan dan Yayasan Jenis Kegiatan

1 PT. Bumiputera BOT Finance Leasing dan Financing2 PT. Damai Indah Paang Golf Pengelola Padang Golf3 PT. Sukapraja Padang Golf Pengelola Padang Golf4 PT. Preton Nusantara Pengelola Padang Golf5 PT. Kyoai Medical Center Medical Check Up6 PT. Langen Kridha Pratyangga Pengelola Padang Golf7 PT. Dago Endah Pengelola Padang Golf8 PT. Pondok Indah Padang Golf Pengelola Padang Golf9 Asean Re, Ltd. Pengelola Padang Golf10 PT. Merapi Padang Golf Pengelola Padang Golf11 PT. Martabe Sejahtera Pengelola Padang Golf12 PT. Langen Kridha Pratyangga Pengelola Padang Golf

Sumber : AJB Bumiputera 1912

12

Berikut ini adalah cabang AJB Bumiputera 1912 se-wilayah jakarta 1 yang

merupakan wilayah dari AJB Bumiputera 1912 kantor cabang Pontianak, Kota

Baru

Tabel 2.3AJB Bumiputera 1912

Kantor Cabang Se-wilayah Jakarta 1

No Kantor Cabang1 KC. P. Sanggau2 KC. P. Sungai Raya3 KC. P. Nusa Indah4 KC. T. Priok5 KC. P. Ketapang6 KC. P. Siantan7 KC. Gambir8 KC. Cempaka Putih9 KC. P. Kota Baru10 KC. P. Sintang11 KC. Menteng12 KC. P. Singkawang13 KC. Sawah Besar14 KC. Syariah Pontianak15 KC. Tebet16 KC. Suntet17 KC. Senen18 KC. ASK. Jakarta 119 KC. Eksekutif 120 KC. Eksekutif 221 KC. Eksekutif 322 KC. Eksekutif 523 KC. ASK. Pontianak

Sumber : AJB Bumiputera 1912

13

2.2 Visi, Misi, dan Falsafah

2.2.1 Visi Perusahaan

AJB Bumiputera 1912 menjadi perusahaan asuransi jiwa nasional yang

kuat, modern dan menguntungkan didukung oleh Sumber Daya Manusia

(SDM) profesional yang menjunjung tinggi nilai-nilai idialisme serta

mutualisme.

2.2.2 Misi Perusahaan

Menjadikan Bumiputera senantiasa berada dibenak dan di hati

masyarakat Indonesia, dengan:

1. Memelihara keberadaan Bumiputera sebagai perusahaan perjuangan bangsa

Indonesia.

2. Mengembangkan korporasi dan koorporasi yang menerapkan prinsip dasar

gotong royong.

3. Menciptakan berbagai produk dan layanan yang memberikan berbagai

manfaat optimal bagi komunitas Bumiputera.

4. Mewujudkan perusahaan yang berhasil secara ekonomi dan sosial.

5. Menyediakan pelayanan dan produk jasa asuransi jiwa berkualitas sebagai

wujud partisipasi dalam pembangunan nasional melalui peningkatan

kesejahteraan masyarakat Indonesia.

6. Menyelenggarakan berbagai pendidikan dan pelatihan untuk menjamin

pertumbuhan kompetensi karyawan, peningkatan produktivitas dan

peningkatan kesejahteraan, dalam kerangka peningkatan kualitas pelayanan

perusahaan kepada pemegang polis.

7. Mendorong terciptanya iklim kerja yang motivatif dan inovatif untuk

mendorong proses bisnis internal perusahaan yang efektif dan efisien.

14

2.2.3 Falsafah Perusahaan

2.2.3.1 Idealisme

Selalu melakukan inovasi sesuai kebutuhan atau kecenderungan pasar

dengan memanfaatkan kompetensi dan teknologi, serta melakukan terobosan

dalam proses kerja agar menjadi lebih efektif dan efisien.

2.2.3.2 Mutualisme (Kebersamaan)

Mengedepankan sistem kebersamaan dalam pengelolaan perusahaan

dengan memberdayakan potensi komunitas Bumiputera dari, oleh dan untuk

komunitas Bumiputera sebagai manifestasi perusahaan rakyat. Bentuk usaha

AJB Bumiputera 1912 adalah mutual. Dengan mutualisme, AJB Bumiputera

1912 didirikan dan dimiliki oleh dan untuk kepentingan anggota melalui

BPA.

2.2.3.3 Profesionalisme

Memiliki komitmen dalam pengelolaan perusahaan dengan

mengedepankan tata kelola perusahaan yang baik (good corporate

governance)dan senantiasa berusaha menyesuaikan diri terhadap tututan

perubahan lingkungan.

2.3 Struktur Organisasi

Sebuah perusahaan didirikan dengan tujuan yang ingin dicapai melalui

serangkaian kegiatan-kegiatan yang terstruktur dan terorganisir dengan baik.

Untuk mencapai tujuannya, AJB Bumiputera 1912 membentuk sebuah struktur

organisasi yang merupakan salah satu cara untuk menunjang kelancaran dalam

pelaksanaan tugas dan kegiatan perusahaan.

Struktur organisasi ini terdiri dari beberapa bagian yang menjadi tugas dan

wewenangnya. Struktur organisasi AJB Bumiputera 1912 Cabang Pontianak dapat

dilihat pada gambar berikut :

15

Gambar 2.1 Struktur Organisasi AJB Bumiputera 1912 Cabang Pontianak, Kota Baru

Sumber : AJB Bumiputera 1912 Cabang Pontianak, Kota Baru

Kepala Administrasi dan Keuangan

Kepala Administrasi dan Keuangan

Kepala Cabang

Staf Administrasi

Agen

Supervisor

Supervisor

Supervisor

Kasir

Agen

Supervisor Agen

AgenSupervisor

Agen

16

1. Kepala Cabang

a. Menyusun program kerja dan anggaran kantor cabang.

b. Memenuhi kebutuhan, pengembangan, dan pembedayaan SDM.

c. Melaksanakan dan mengawasi pelaksanaan prosedur mekanisme kerja

block kerja system di kantor cabang.

d. Melaksanakan trilogy operasional asuransi jiwa di kantor cabang.

e. Memberikan pelayanan prima kepada pemegang polis dan

Agen/Supervisor.

f. Melaksanakan kegiatan kehumasan di kantor cabang

2. Kepala Unit administrasi Keuangan

a. Bersama pemimpin cabag menyusun program kerja, rencana penerimaan,

dan pengeluaran kantor cabang.

b. Melaksanakan dan mengawasi tertib administrasi dan keuangan kantor

cabang.

c. Melaksanakan dna mengawasi tertib administrasi block sistem.

d. Membina dan mengembangkan pegawai administrasi dan keuangan kantor

cabang.

e. Menyajikan data dan informasi yang dibutuhkan pimpinan cabang.

f. Mengelola penggunaan saran dan prasarana serta system aplikasi di kantor

cabang

3. Kasir

a. Menerima uang setoran premi pertama maupun premi lanjutan serta titipan

uang premi maupun angsuran pinjaman polis, hutang, dan piutang.

b. Membayar provisi atau hak-hak agen, pengeluaran-pengeluaran lainnya

setelah mendapatkan pengesahan dari kantor cabang.

c. Membukukan/mengentry semua transaksi keuangan kedalam LBK sebesar

integrasi yang telah diketahui kantor cabang atau KUAK kemudian

dilakukan otorisasi.

17

d. Membuat buku bantu kas yang meliputi : buku hutang piutang pegawai,

pengorbanan, pinjaman kendaraan, pemakaian buku cek, ekspedisi klaim

dan lembaran buku bank.

e. Menerima dan menyimpan uang perusahaan serta menyetor rekening

perusahaan ke bank.

f. Membuat dan mengirim laporan bukti setoran uang ke kantor pusat dan

kantor wilayah.

g. Mengirim laporan keuangan selambat-lambatnya tanggal 05 setiap

bulannya.

h. Mengirim bukti kas selambat-lambatnya tanggal 10 setiap bulannya.

i. Membayar pengeluaran yang mempunyai bukti-bukti yang sah seperti

pembayaran klaim pinjaman polis setelah terlebih dahulu mendapat

persetujuan dari Kacab/Kuak yang telah dilampiri dengan adanya

persetujuan tertulis dari kantor wilayah.

j. Membayar pengeluaran-pengeluaran rutin kantor

k. Merekap hasil pemotongan pajak penghasilan setiap bulan dan membuat

bukti setorannya untuk disetor melalui BNI selambat-lambatnya tanggal 10

setiap bulannya.

l. Membuat laporan sisa kas setiap hari dan melaporkannya ke Kacab/Kuak.

m.Mencetak kuitansi premi lanjutan konvensional tanggal 15 setiap

bulannya.

n. Mencetak konfirmasi dan daftar konfirmasi habis kontrak, DKB, premi

tertunda bulan berikutnya diawal bulan

4. Staf Administrasi

a. Menangani layanan bumiputera in line (BILL) yang mencakup : premi

lanjutan, pengajuan klaim, dan surat pengajuan asuransi.

b. Merekap pajak penghasilan.

c. Merekap bonus PO, KUAK, dan SPV.

d. Membuat sumbangan uang jalan untuk supervisor dan agen.

e. Merekap estimasi cash flow bulanan.

18

f. Membuat pengajuan klaim maupun pinjaman polis.

g. Membuat/mengerjakan buku bantu yang meliputi : buku klaim, buku

PJPOL, buku penghasilan Dinas dala Agen dan Supervisor.

h. Membuat serta melaporkan PJPOL setiap bulan ke KUAK/PO dan

mengirim ke KP.

i. Melaporkan droping HK, DKB.

j. Laporan Droping klaim, PNB, NT, PD-PM, dan PJPOLMembuat laporan

pajak.

5. Staf Layanan

a. Menangani layanan bumiputera In Line (BILL) yang mencakup; produksi,

distribusi kwitansi pertama, premi lanjutan, distribusi kwitansi premi

lanjutan, pinjaman polis, distribusi kwitansi pinjaman polis, pemulihan

polis, perubahan polis, dan Klaim.

b. Penerbitan polis, mencatat nomor polis sesudah terbit, dan

mendistribusikan ke masing-masing agen/SPV serta mengawasi polis yang

sudah diterima oleh pemegang polis dengan standar tanda tangan polis

dikembalikan.

c. Mendistribusikan kwitansi premi pertama dan melakukan pencoretan

sekaligus mengisi kas tanggal setor pada buku pengeluaran kwitansi.

d. Membuat laporan LP-01 setiap hari dan dilaporkan kepada PO/KUAK.

e. Membuat laporan cash flow setiap hari dilaporkan pada PO/KUAK dan di

Fax/e-mail ke wilayah.

f. Membuat laporan LPR dan LAD setiap bulan, dilaporkan kepada

PO/KUAK dan dilaporkan ke wilayah.

g. Mengirim perubahan-perubahan polis ke kantor wilayah maupun ke kantor

pusat.

h. Membuat/mengerjakan buku-buku bantu meliputi : buku produksi, buku

mutasi masuk, dan buku mutasi keluar.

19

6. Supervisor

a. Mengawasi pelaksanaan prosedur dari kegiatan penyiapan organisasi.

b. Mengawasi pelaksanaan prosedur dari kegiatan produksi dan

penghimpunan dana

c. Mengkontribusikan data prospek ke agen.

d. Meeting dengan Agen.

7. Agen

a. Prospek di lapangan

b. Penagihan premi

2.4 Produk/Pelayanan

Berikut ini adalah jenis asuransi beserta penjelasannya yang ditawarkan oleh

perusahaan AJB Bumiputera 1912 Cabang Kota Baru, Pontianak :

Tabel 2.4Jenis Produk Asuransi AJB Bumiputera 1912

Cabang Pontianak

No Kode Produk

Nama Produk Cabang Asuransi Status

1 AD18 MITRA PRIMA DWIGUNA DIPASARKAN2 AG31 EKA WAKTU IDEAL DWIGUNA

KOMBINASIDIPASARKAN

3 AG54 MITRA POESAKA DWIGUNA KOMBINASI

DIPASARKAN

4 AG55 MITRA BEASISWA BERENCANA

DWIGUNA KOMBINASI

DIPASARKAN

5 AG56 MITRA PERMATA DWIGUNA KOMBINASI

DIPASARKAN

6 AG57 MITRA MELATI DWIGUNA KOMBINASI

DIPASARKAN

7 AG58 MITRA CERDAS DWIGUNA KOMBINASI

DIPASARKAN

8 AG59 MITRA SEHAT DWIGUNA KOMBINASI

DIPASARKAN

9 AG60 MITRA GURU DWIGUNA KOMBINASI

DIPASARKAN

10 AS06 MITRA ABADI SEUMUR HIDUP DIPASARKANSumber: AJB Bumiputera 1912 cabang kota baru, Pontianak Kalimantan Barat

20

1. Mitra Prima

a. Sebuah program asuransi dengan manfaat ganda yang memberikan

perlindungan, tabungan dan ketenangan pikiran yang paling Anda

butuhkan. (USD)

Program asuransi "Mitra Prima" AJB Bumiputera 1912 dengan mata

uang dolar ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan anda yang paling

mendasar dari program Asuransi: perlindungan selama program

berlangsung, tabungan ketika program berakhir, dan warisan untuk orang

yang anda cintai jika kematian mengakhiri program lebih awal.

Dengan Mitra Prima, anda tidak perlu membayar untuk manfaat

tambahan yang anda tidak butuhkan. Mitra Prima dirancang untuk

mengantisipasi dua situasi. Pertama, jika anda sebagai Tertanggung dapat

menyelesaikan program asuransi hingga akhir kontrak, maka anda akan

menerima akumulasi dari nilai pertanggungan yang disepakati.

Namun, jika kontrak harus berakhir di tengah jalan karena kematian,

ahli waris yang anda tunjuk akan menerima santunan sebesar uang

pertanggungan seperti yang tercantum di dalam polis.

Untuk kedua situasi tersebut, anda atau ahli waris anda berhak

memperoleh bonus akumulasi tambahan sebagaimana disebutkan di dalam

polis, dan anda juga dapat meminta perpanjangan manfaat dengan

menambahkan asuransi atas resiko kecelakaan AB dan premi pembebasan.

Sebagai produk asuransi murni, Mitra Prima menjanjikan

pertanggungan risiko kematian sebesar 100% (seratus persen) dari nilai

pertanggungan, kecuali jika Tertanggung meninggal dunia pada masa

observasi polis, yaitu ketika polis belum berusia 2 (dua) tahun. Jika

kematian disebabkan oleh kecelakaan, maka ahli waris masih berhak untuk

mendapatkan 100% (seratus persen) dari nilai pertanggungan.

b. Persyaratan

Mitra Prima tidak mensyaratkan dilakukannya pemeriksaan dokter

(non-medis), jika anda berusia antara 20 (dua puluh) tahun hingga 50 (lima

puluh) tahun, atau menghendaki nilai pertanggungan maksimum sebesar

21

US$ 40.000 (empat puluh ribu US dolar). Di atas usia atau nilai

pertanggungan tersebut, Mitra Prima tetap mensyaratkan adanya

pemeriksaan dokter (medis) sesuai dengan ketentuan penjaminan yang

berlaku.

Mitra Prima dipasarkan dalam mata uang Dollar, dengan

pembayaran premi minimum sebesar US$ 100 (seratus US dollar).Premi

ini dapat dibayar sekaligus jika dikehendaki, untuk menghindari fluktuasi

mata uang atau keharusan pengaturan pembayaran premi secara berkala.

2. Eka Waktu Ideal

a. Meningkatkan dana untuk masa pensiun Anda, serta memberikan

keluarga Anda perlindungan keuangan yang mereka butuhkan jika

Anda tidak mencapai masa pensiun. (IDR)

Eka waktu Ideal AJB Bumiputera 1912 adalah produk asuransi

dalam mata uang Rupiah yang dirancang untuk membantu keluarga

Indonesia dengan memberikan layanan tabungan untuk masa pensiun serta

melindungi kesejahteraan keuangan keluarga jika tertanggung meninggal

dunia lebih awal.

Waktu cenderung berlalu dengan cepat. Sebelum kita

mengetahuinya, anak-anak telah tumbuh dewasa dan masa pensiun sudah

dekat. Jika anda ingin menikmati masa pensiun dengan bahagia karena

kebutuhan keuangan anda terpenuhi, anda tidak perlu khawatir bagaimana

mempertahankan standar hidup anda dan keluarga anda seperti ketika anda

belum pensiun.

Ekawaktu Ideal dirancang untuk membantu anda mempersiapkan

diri untuk masa pensiun, meningkatkan nilai tabungan yang akan

mendukung anda dan keluarga anda ketika anda tidak lagi bekerja,

sekaligus melindungi anda dari risiko keuangan.

Dengan Ekawaktu Ideal, jika anda sebagai Tertanggung hidup

hingga akhir masa pertanggungan, maka pemegang polis akan menerima

22

akumulasi dana, yang terdiri dari semua premi dasar yang dibayarkan,

ditambah Bonus Pengembalian.

Namun, jika anda meninggal dunia selama masa pertanggungan,

maka ahli waris yang anda tunjuk akan menerima santunan sebesar Nilai

Pertanggungan yang disebutkan di dalam polis.

b. Persyaratan

Ekawaktu Ideal bersifat fleksibel dan mudah. Syarat-syarat kontrak

mulai dari minimal 5 (lima) tahun. anda dapat mengatur premi yang lebih

rendah dan periode pembayaran yang fleksibel, serta dengan mudah dapat

menyesuaikan jangka waktu kontrak sesuai dengan kebutuhan dan situasi

keuangan anda, dan memilih pembayaran premi secara triwulanan,

setengah tahunan, atau tahunan.

3. Mitra poesaka

a. Perlindungan untuk Anda dan keluarga Anda, sekarang dan masa

depan, dengan tabungan yang terkait dengan investasi dan

fleksibilitas tak terbatas. (USD)

Mitra Poesaka AJB Bumiputera 1912 merupakan program asuransi

dalam mata uang dolar yang menawarkan perlindungan asuransi dan

tabungan yang terkait dengan program investasi, dengan fleksibilitas yang

unik yang memungkinkan anda untuk merubah pembayaran premi,

menarik tabungan, dan meningkatkan nilai pertanggungan.

Hal ini berarti bahwa dengan Mitra Poesaka, anda tidak perlu

khawatir jika keadaan ekonomi menyebabkan anda harus mengakhiri

asuransi anda sebelum masa pertanggungan berakhir. Produk ini ideal

untuk membantu anda mencapai tujuan keuangan dan melindungi masa

depan keluarga anda.

b. Persyaratan

Jika anda sebagai Tertanggung, berusia minimum 15 tahun dan

maksimum 65 tahun (pada saat asuransi dimulai ditambah masa

23

pertanggungan), maka Anda dapat memperoleh perlindungan dan

tabungan yang ditawarkan oleh Mitra Poesaka.

Jika anda berusia antara 15 dan 50 tahun, anda dapat memperoleh

pertanggungan non-medis hingga maksimum sebesar US$ 40,000.00

(empat puluh ribu dolar). Sementara mereka yang berusia di atas usia

tersebut masih berhak untuk memperoleh perlindungan asuransi yang sama

jika dilengkapi dengan hasil pemeriksaan kesehatan oleh dokter dan

memenuhi ketentuan AJB Bumiputera 1912 yang berlaku.

Mitra Poesaka ditawarkan dalam mata uang US Dollar dengan

sistem pembayaran premi tunggal. Namun, jika anda ingin menambahkan

premi anda setiap saat, maka setiap penambahan premi akan dinyatakan

sebagai premi tunggal yang akan meningkatkan nilai asuransi dan

tabungan. anda juga dapat menambahkan resiko premi "A" untuk risiko

kecelakaan.

Masa pertanggungan untuk Mitra Poesaka adalah minimum 3 tahun

dan maksimum 15 tahun. Jika anda sebagai Tertanggung hidup hingga

akhir masa asuransi, anda berhak atas warisan tabungan (nilai tunai)

sebesar nilai yang dihitung pada akhir kontrak.

Namun, jika anda sebagai Tertanggung meninggal dunia, maka ahli

waris yang anda tunjuk berhak atas santunan sebesar 100% dari nilai

pertanggungan (setara dengan 5 kali akumulasi pembayaran premi),

ditambah nilai tabungan (nilai tunai) yang besarnya sesuai dengan

perhitungan.

4. Mitra Beasiswa

a. Memberikan perlindungan anak dan biaya pendidikan mulai dari

taman kanak-kanak hingga perguruan tinggi. (IDR)

Setiap orang tua menginginkan masa depan yang cerah bagi anak-

anak mereka, dan memberikan mereka awal yang lebih baik. Namun

banyak orang tua kuatir bahwa melonjaknya biaya sekolah akan

menempatkan pendidikan yang baik di luar jangkauan anak-anak mereka,

24

dan kuatir akan masa depan anak-anaknya jika terjadi sesuatu terhadap

mereka.

Mitra Beasiswa disediakan dalam mata uang Rupiah dan merupakan

program Mitra Beasiswa yang menjamin pembiayaan pendidikan anak

sepenuhnya, mulai dari taman kanak-kanak hingga perguruan tinggi,

terlepas dari perubahan keadaan keuangan.

Mitra Beasiswa dirancang khusus untuk menjadi mitra anak dalam

pendidikan, memastikan anak-anak anda secara teratur mendapatkan uang

yang mereka butuhkan untuk melanjutkan pendidikan mereka. Masa depan

anak-anak juga terlidungi karena program ini dirancang untuk memastikan

agar mereka tetap mendapatkan dana beasiswa hingga mereka lulus,

walaupun jika orang tua mereka meninggal dunia.

b. Beragam Manfaat

Melalui Mitra Beasiswa, manfaat yang anda akan dapatkan meliputi : 

1. Dana Kelangsungan Belajar (DKB) yang dibayarkan secara bertahap,

sesuai dengan tingkat usia anak, baik Tertanggung hidup atau

meninggal dunia.

2. Dana Beasiswa anak, dibayarkan pada saat periode asuransi berakhir,

baik tertanggung masih hidup atau meninggal dunia.

3. Santunan meninggal dunia sebesar 100% dari uang pertanggungan.

4. Bebas premi bagi polis jika Tertanggung meninggal dunia.

5. Pengembalian simpanan premi bagi polis saat Tertanggung meninggal

dunia jia premi dibayarkan secara penuh setelah jumlah premi

diperhitungkan.

6. Hak untuk mendapatkan Reversionary Bonus, jika Tertanggung

meninggal dunia, penebusan polis, atau habis kontrak.

c. Persyaratan

Jika anda berusia 21 tahun atau sudah menikah, anda berhak untuk

menjadi seorang pemegang polis. Pemegang polis belum tentu termasuk

25

Tertanggung, tetapi antara Pemegang Polis dan Tertanggung, harus ada

bunga jaminan - suami, istri dan anak yang sah.

Masa pertanggungan untuk asuransi ini adalah minimum 2 tahun dan

maksimum 17 tahun. Premi dibayar dalam mata uang Rupiah, dan dapat

dibayar sekaligus, tahunan, setengah tahunanan, atau tiap tiga bulan.

Asuransi dapat diperoleh dengan atau tanpa pemeriksaan kesehatan.

Masa observasi untuk kewajiban tanpa pemeriksaan kesehatan adalah 2

tahun, kecuali jika terjadi kecelakaan atau adanya wabah penyakit yang

telah dinyatakan oleh lembaga kesehatan setempat, di Mana ketentuan

untuk masa observasi tanpa pemeriksaan kesehatan tidak berlaku.

5. Mitra Permata

a. Nilai tinggi dan fleksibilitas  - tabungan yang dapat Anda andalkan.

(IDR)

Jika anda mencari program tabungan dalam mata uang Rupiah yang

dapat memberikan nilai investasi tinggi, dan perlindungan asuransi bagi

anda dan keluarga anda, serta fleksibilitas untuk mengatur keuangan anda,

AJB Bumiputera 1912 memiliki produk asuransi yang anda butuhkan.

Mitra Permata dirancang untuk menyediakan manfaat perlindungan

tabungan dengan nilai investasi yang tinggi. Dan walaupun Mitra Permata

adalah sebuah program asuransi, produk ini dirancang untuk menawarkan

fleksibilitas yang tidak terbatas, memungkinkan anda untuk menentukan

pembayaran premi, jumlah uang pertanggungan, dan nilai penarikan

tabungan.

Anda dapat menambah pembayaran premi setiap saat, dan setiap

peningkatan dinyatakan sebagai premi tunggal dan menambah uang

pertanggungan dan tabungan anda.

Masa pertanggungan asuransi Mitra Permata berlaku mulai dari

minimum 5 tahun hingga maksimum 15 tahun.Selama jangka waktu

tersebut, anda sebagai Pemegang Polis berhak mendapatkan sebagian dari

akumulasi dana tabungan hingga maksimum 50% dari dana akumulasi

26

yang ada untuk setiap penarikan. Tabungan dapat ditarik maksimal 3 kali

dalam setahun.

Jika anda, sebagai tertanggung, masih hidup pada waktu berakhirnya

masa pertanggungan, anda sebagai Pemegang Polis atau pihak yang anda

tunjuk, berhak atas jumlah tabungan sesuai dengan yang dihitung menurut

kontrak anda.

Namun, jika anda sebagai Tertanggung meninggal dunia sebelum

berakhirnya masa pertanggungan, Ahli waris yang anda tunjuk berhak

untuk mendapatkan 100% dari uang pertanggungan, ditambah jumlah

tabungan dihitung.

b. Persyaratan

Jika anda, sebagai tertanggung, berusia antara usia 15 tahun dan 65

tahun (atas dimulainya asuransi ditambah masa pertanggungan), Anda

berhak untuk mendapatkan perlindungan dan tabungan Mitra Permata.

Jika anda berusia antara 15 tahun dan 50 tahun, anda dapat

memperoleh pertanggungan non-medis hingga maksimum Rp 200.000.000

- (dua ratus juta rupiah). Di atas usia tersebut, anda akan tetap berhak

untuk menerima pertanggungan yang sama jika Anda menunjukan surat

keterangan dokter dan memenuhi ketentuan penjamin.

6. Mitra Melati

a. Program asuransi yang memberikan perlindungan dan tabungan,

serta dikaitkan dengan kinerja investasi. (IDR)

Mitra Melati AJB Bumiputera 1912 merupakan program asuransi

dalam Rupiah yang menawarkan manfaat dalam bentuk perlindungan dan

tabungan serta menjamin pendapatan investasi biasa.

Dirancang khusus untuk mereka yang membutuhkan asuransi dengan

program manfaat tetap, Mitra Melati menawarkan perpaduan antara

kebutuhan perlindungan dan tabungan/investasi. Tidak seperti program

asuransi konvensional yang umumnya menjanjikan perlindungan jiwa

27

hanya dengan suku bunga tetap, Mitra Melati juga memberikan anda

kesempatan untuk mendapatkan hasil investasi maksimal dari dana

asuransi yang telah anda setorkan.

Dengan membayar premi minimum Rp 1.000.000 .- (satu juta

Rupiah), anda berhak atas manfaat seperti Jaminan untuk menerima dana

klaim setelah berakhirnya kontrak, minimum 110% dari Uang

Pertanggungan, Jaminan untuk menerima hasil investasi sebesar 4,5% per

tahun dari akumulasi tabungan premi,Tambahan hasil investasi jika dana

investasi yang diperoleh AJB Bumiputera 1912 melebihi hasil investasi

yang dijamin pada poin 2, dan Jaminan santunan kematian.

b. Persyaratan

Jika anda berusia antara 15 tahun dan 60 tahun, anda berhak untuk

ikut serta dalam asuransi. Usia Tertanggung pada saat mulai asuransi,

ditambah dengan masa asuransi maksimum 65 tahun.

Masa asuransi akan sama dengan masa pembayaran premi: minimum

5 tahun dan maksimum 10 tahun. Premi dapat dibayar secara tahunan,

setengah tahunan, dan triwulanan.

Tersedia dengan pemeriksaan dokter (medis) atau tanpa pemeriksaan

dokter (non-medis), dengan mengacu pada ketentuan AJB Bumiputera

1912 yang berlaku.

7. Mitra Cerdas

a. Program asuransi yang memberikan perlindungan dan tabungan,

serta dikaitkan dengan kinerja investasi. (IDR)

Mitra Melati AJB Bumiputera 1912 merupakan program asuransi

dalam Rupiah yang menawarkan manfaat dalam bentuk perlindungan dan

tabungan serta menjamin pendapatan investasi biasa.

Dirancang khusus untuk mereka yang membutuhkan asuransi dengan

program manfaat tetap, Mitra Melati menawarkan perpaduan antara

kebutuhan perlindungan dan tabungan/investasi. Tidak seperti program

28

asuransi konvensional yang umumnya menjanjikan perlindungan jiwa

hanya dengan suku bunga tetap, Mitra Melati juga memberikan anda

kesempatan untuk mendapatkan hasil investasi maksimal dari dana

asuransi yang telah Anda setorkan.

Dengan membayar premi minimum Rp 1.000.000 .- (satu juta

Rupiah), anda berhak atas manfaat, seperti Jaminan untuk menerima dana

klaim setelah berakhirnya kontrak yang minimumnya sebesar 110% dari

Uang Pertanggungan, Jaminan untuk menerima hasil investasi sebesar

4,5% per tahun dari akumulasi tabungan premi,Tambahan hasil investasi

jika dana investasi yang diperoleh AJB Bumiputera 1912 melebihi hasil

investasi yang dijamin pada poin 2, dan Jaminan santunan kematian.

b. Persyaratan

Jika anda berusia antara 15 tahun dan 60 tahun, anda berhak untuk

ikut serta dalam asuransi. Usia Tertanggung pada saat mulai asuransi,

ditambah dengan masa asuransi maksimum 65 tahun.

Masa asuransi akan sama dengan masa pembayaran premi: minimum

5 tahun dan maksimum 10 tahun. Premi dapat dibayar secara tahunan,

setengah tahunan, dan triwulanan.

Tersedia dengan pemeriksaan dokter (medis) atau tanpa pemeriksaan

dokter (non-medis), dengan mengacu pada ketentuan AJB Bumiputera

1912 yang berlaku.

8. Mitra Sehat

a. Merencanakan keuangan bagi kesehatan dan keluarga anda. (IDR)

Menderita sakit dan dirawat di rumah sakit merupakan masalah yang

berat. Kecemasan atas pembayaran biaya pengobatan dan keadaan

keluarga anda saat anda tidak bekerja akan membuat segalanya menjadi

jauh lebih buruk.

Untuk perlindungan terhadap dampak penyakit dan perawatan rumah

sakit, Mitra Sehat AJB Bumiputera 1912 mempersiapkan dana untuk

29

membiayai perawatan serta memberikan hasil investasi terbaik dari premi

yang dibayar untuk menanggung biaya hidup keluarga anda di masa depan

saat anda pulih.

b. Beragam Manfaat

Melalui Mitra Sehat, manfaat yang akan anda dapatkan jika

berinvestasimeliputi :

1. Asuransi biaya rawat inap sebesar 3% dari Uang Pertanggungan -

maksimum Rp. 1.000.000, - per hari, dimulai pada hari ketiga,

maksimum 90 hari per tahun.

2. Santunan meninggal dunia sebesar 100% dari Uang Pertanggungan.

3. Hasil investasi sebesar 4,5% per tahun dari akumulasi simpanan premi.

4. Tambahan hasil investasi jika dana investasi yang diperoleh AJB

Bumiputera 1912 melebihi hasil investasi yang dijamin pada poin.

c. Persyaratan

Jika Anda berusia antara 21 tahun dan maksimum ( usia pada saat

pembukaan asuransi ) tidak lebih dari 65 tahun, anda berhak untuk menjadi

pemegang Polis. Masa periode asuransi minimum 5 tahun dan maksimum

15 tahun dan minimum uang pertanggungan untuk setiap polis adalah Rp

100.000.000 (seratus juta rupiah). Premi dibayar dalam mata uang Rupiah

dan dapat dibayar sekaligus, tahunan, setengah tahunan, atau triwulanan.

d. Ketentuan medis

Anda dapat menerima Mitra Sehat baik dengan menjalani

pemeriksaan kesehatan (medis), atau tanpa pemeriksaan kesehatan (non-

medis) dengan mengacu kepada ketentuan yang ditetapkan oleh AJB

Bumiputera 1912. Batas maksimum total risiko Uang Pertanggungan

untuk asuransi tanpa pemeriksaan kesehatan (non-medis) adalah Rp

300.000.000, (tiga ratus juta rupiah). Santunan meninggal dunia untuk

30

asuransi tanpa pemeriksaan kesehatan (non-medis), tergantung pada masa

observasi selama 2 tahun.

e. Pembayaran Premi Terhenti

Mitra Sehat mempunyai masa leluasa (grace period) selama 30 hari

kalender. Jika Anda menghentikan pembayaran premi setelah melewati

masa leluasa, maka Anda dapat menarik hasil dana asuransi yang

didapatkan. Jika anda tidak menarik hasil dana tersebut, maka dana yang

ada akan terus dikembangkan hingga akhir periode asuransi. Santunan

meninggal dunia tidak dibayarkan. Setiap polis yang pembayaran

preminya terhenti dapat dipulihkan kembali dalam jangka waktu 3 tahun

setelah penghentian pembayaran premi.

9. Mitra Guru

a. Mensejahterakan para guru melalui asuransi jiwa perorangan.

AJB Bumiputera 1912 didirikan oleh tiga orang guru dengan tujuan

memberikan kesejahteraan bagi para guru pada zaman Hindia Belanda.

Kini, AJB Bumiputera meneruskan misi tersebut melalui perlindungan

asuransi yang khusus diperuntukkan oleh para guru.

b. Perlindungan, Tabungan, dan Investasi

Mitra Guru dirancang khusus untuk memberikan perlindungan bagi

para guru di Indonesia. Melalui program ini, para guru akan mendapatkan

asuransi perlindungan dari AJB Bumiputera 1912 yang nilainya meningkat

setiap tahun. Program ini merupakan perpaduan tabungan dan investasi,

yang menyediakan hasil investasi yang kompetitif bagi para guru dari

pengembangan dana premi asuransi yang dibayar.

c. Peningkatan Jaminan Investasi

Memberikan jaminan investasi minimum 4.5% per tahun atau 0.37%

per bulan, dari akumulasi dana premi.Mendapatkan tambahan hasil

31

investasi jika hasil investasi yang diperoleh oleh AJB Bumiputera 1912

melebihi hasil investasi 4.5% per tahun, seperti terjamin pada poin 1.

d. Proteksi Ganda

Jika Tertanggung meninggal dunia, ahli waris yang ditunjuk

menerima santunan meninggal dunia, seperti Uang Pertanggungan yang

meningkat sebesar 20% uang pertanggungan awal setiap tahun pada saat

Tertanggung meninggal dunia dan Akumulasi dana premi sesuai dengan

hasil perkembangan investasi AJB Bumiputera 1912.

e. Premi Ringan & Terjangkau

Dengan pembayaran premi minimum Rp. 100.000,- setiap bulan,

Anda akan mendapatkan Uang Pertanggungan Awal sebesar Rp.

5.000.000,-. Pembayaran premi bisa dilakukan secara bulanan, triwulan,

setengah tahunan atau tahunan.

f. Fleksibel

Masa asuransi minimum 5 tahun dan maksimal 35 tahun. Mitra Guru

dapat diperoleh dengan pemeriksaan dokter ( medis ) atau tanpa

pemeriksaan dokter ( non-medis ), dengan mengacu kepada ketentuan

yang berlaku.

g. Persyaratan

Jika Anda berusia minimum 21 tahun dan maksimum 65 tahun pada

saat berakhirnya masa asuransi, anda berhak menjadi pemegang polis.

Dengan Mitra Guru, para guru dapat menikmati kebahagiaan dan

kesejahteraan pada masa pensiun tanpa kecemasan dalam hal keuangan.

Informasi perkembangan hasil investasi dapat diperoleh dengan

menghubungi kantor AJB Bumiputera 1912 terdekat.

32

10. Mitra Abadi

a. Perlindungan untuk orang yang Anda cintai seumur hidupnya. (USD)

Mitra Abadi AJB Bumiputera 1912 merupakan program asuransi

dalam mata uang dolar yang dirancang untuk memberikan perlindungan

seumur hidup, memastikan bahwa orang yang anda cintai tetap dapat

merasakan perlindungan keuangan setelah anda meninggal dunia.

Perencanaan untuk masa depan adalah sangat baik, namun kita tidak

dapat memastikan berapa lama usia kita. Jika usia kita terpotong karena

penyakit yang tidak terduga atau kecelakaan, bagaimana kita merasa yakin

bahwa keluarga kita akan tetap aman secara keuangan tanpa kita memberi

bantuan kepada mereka.

Dengan Mitra Abadi, anda dapat beristirahat dengan nyaman. Hanya

dengan melakukan pembayaran secara teratur selama jangka waktu

program, anda akan mendapatkan perlindungan asuransi seumur hidup,

dan jika anda meninggal dunia, keseluruhan nilai pertanggungan akan

dibayarkan kepada ahli waris yang ditunjuk.

Mitra Abadi dipasarkan dalam mata uang Dolar dengan jangka

waktu pembayaran premi antara 3 (tiga) tahun hingga 20 (dua puluh)

tahun. Sebagai produk asuransi murni, Mitra Abadi menyediakan santunan

kematian sebesar 100% (seratus persen) dari nilai pertanggungan, kecuali

jika Tertanggung meninggal pada masa observasi polis belum berusia 2

(dua) tahun. Jika kematian diakibatkan oleh kecelakaan, maka ahli waris

tetap mendapatkan santunan kematian, yaitu 100% (seratus persen) dari

nilai pertanggungan.

b. Persyaratan

Untuk dapat ikut serta dalam asuransi ini, anda harus berusia antara

15 (lima belas) tahun dan 55 (lima puluh lima) tahun, tetapi Tertanggung

tidak harus selalu bertindak sebagai Pemegang Polis.

Mitra Abadi tidak mensyaratkan pemeriksaan dokter (non-medis),

terutama bagi mereka yang berusia di bawah 50 (lima puluh) tahun atau

33

yang menghendaki nilai pertanggungan maksimum hingga US$ 40.000

(empat puluh ribu dolar). Di atas usia atau nilai pertanggungan tersebut,

Mitra Abadi mensyaratkan polis pemeriksaan dokter (medis) sesuai

dengan ketentuan AJB Bumiputera 1912 yang berlaku.

Mitra Abadi ditawarkan dengan premi minimum USD 100 (seratus

dolar). Jika Anda ingin bebas dari masalah fluktuasi mata uang dan

kewajiban untuk membayar premi secara teratur, anda dapat membayar

premi yang berlaku sekaligus.

Jika terjadi kematian lebih awal, selain mendapatkan warisan

sebagaimana disebutkan di atas, ahli waris anda juga berhak mendapatkan

tambahan pengembalian premi deposito seperti yang ditentukan dalam

tabel premium deposit.

2.5. Pemasaran

Pemasaran adalah hal yang paling penting untuk memperkenalkan produk

supaya di kenal dan diminati masyarakat. Dalam pemasaran Produk AJB

Bumiputera 1912 semua Agen/Prospek menjelaskan manfaat Asuransi baik itu

Investasi atau pendidikan sekolah kepada calon nasabah yang nasabahnya

mencakup semua kalangan. Jangka waktu dalam investasi di asuransi tersebut

minimal 5 tahun dan maksimal 20 tahun.

34

BAB III

AKTIFITAS PRAKTIK KERJA LAPANGAN

3.1. Tempat Penugasan

Selama dilaksanakannya Praktik Kerja Lapangan (PKL) yang dimulai dari

tanggal 25 Februari 2014 sampai dengan 25 April 2014, perusahaan AJB

Bumiputera 1912 Cabang Kota Baru, Pontianak menempatkan penulis pada

bagian Administrasi. Penulis dibimbing oleh Bapak Arie Kurniawan, SE selaku

Kepala Unit Administrasi dan Keuangan perusahaan AJB Bumiputera 1912

Cabang Kota Baru, Pontianak. Penulis diharuskan untuk melaksanakan pekerjaan

yang berkaitan dengan perusahaan.

Selain mengerjakan semua pekerjaan yang diberikan. penulis juga di

haruskan untuk beradaptasi dengan keadaan perusahaan. Penulis harus mengikuti

segala peraturan yang diberikan agar bisa menjadi disiplin terhadap perintah.

Perusahaan AJB Bumiputera 1912 memiliki banyak fasilitas. Fasilitas ini

berguna sebagai penunjang kinerja perusahaan agar lebih cepat, tepat, dan, hemat

dalam waktu pengerjaan. Penullis diberi amanah dan kepercayaan agar bisa

menggunakan berbagai fasilitas dengan baik dan sesuai fungsi. Amanah dan

kepercayaan ini harus dijalankan dengan sebaik-baiknya agar pihak perusahaan

dapat menilai penulis sebagai sumber daya manusia yang disiplin dan jujur

terhadap amanah.

3.2. Aktivitas Peserta

Penulis melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) sesuai dengan jam

kerja yang telah diatur oleh Bapak Arie Kurniawan, SE selaku pembimbing

lapangan dan Kepala Unit Administrasi dan Keuangan (KUAK) perusahaan AJB

Bumiputera 1912 Cabang Kota Baru Pontianak.

AJB Bumiputera 1912 Cabang Kota Baru Pontianak melaksanakan kegiatan

kerja pada hari senin sampai dengan jumat yang dimulai dari pukul 07.30 hingga

pukul 15.00. Biasanya perusahaan melakukan senam pagi pada hari jumat pukul

07.00 dan harus diikuti oleh seluruh karyawan dan juga penulis.

35

3.3. Uraian Tugas Berdasarkan Proses Pengerjaan

Dari awal dilaksanaknnya Praktik Kerja Lapangan (PKL) penulis diberi

beberapa tugas yang harus dilakukan selama berada di AJB Bumiputera 1912

Cabang Pontianak antara lain :

1. Unit Keuangan

a. Surat Pengajuan Asuransi Jiwa (SPAJ)

Penulis mengerjakan SPAJ dengan cara menyusun dan melengkapi

data berdasarkan nomor yang harus berurutan, menyesuaikan nomor

pemegang polis dengan nama pemegang polis, MA, mulas (mulai

asuransi), uang pertanggungan pemegang polis, dan titipan premi

berdasarkan data pemegang polis asuransi.

2. Kasir

a. Berkas cash register

Penulis mengerjakan berkas cash register dengan cara menyusun

berkas kas kecil dan kas besar yang merupakan bukti penerimaan atau

pengeluaran kas yang disusun berdasarkan tanggal terbit dan nomor urut

bukti kas sesuai dengan yang asli dan fotocopy.

b. Berkas daftar penerimaan setoran premi dan pengeluaran inkaso

Penulis mengerjakan berkas daftar penerimaan setoran premi dan

inkasio dengan cara menyusun dan memisahkan berkas yang berjenis bill

dan berjenis konvensional berdasarkan dokumen asli dan fotocopy.

c. Berkas lembar bukti kasir (LBK)

Penulis mengerjakan berkas LBK dengan cara menyusun cash

register perminggu terlebih dahulu dengan aturan yang sudah di tentukan

oleh perusahaan. Setelah itu di susun perbulan karena kasir memerlukan

bukti penerimaan dan pengeluaran kas perbulan.

36

3. Staff Administrasi

a. Kuitansi Pembayaran Klaim

Penulis mengerjakan kuitansi pembayaran klaim dengan cara

melengkapi berkas klaim pada cash register dengan arsip klaim sesuai

tanggal nomor bukti kasir dan nama.

b. Buku klaim HK/DKB/PNB/MT/MD

Penulis mengerjakan buku klaim dengan cara mengisi berdasar nama

pemegang polis yang tertera pada cash register jenis klaim dan nomor

bukti kasir.

c. Mengarsip PP-07

Penulis mengerjakan pengarsipan PP-07 dengan cara memisahkan

PP-07 yang asli dan fotocopy. Setelah itu dokumen fotocopy diarsipkan

berdasarkan nama agen.

3.4. Permasalahan Yang Dihadapi dan Cara Penyelesaian

Dalam melaksanakan tugas di AJB Bumiputera 1912 Cabang Kota Baru,

Pontianak, penulis mengalami permasalahan pada minggu pertama bekerja.

Permasalahan yang terjadi adalah sulitnya penulis untuk beradaptasi dengan

lingkungan baru dan kurang paham dengan penjelasan tugas yang harus

dikerjakan. Dengan adanya masalah ini, penulis berusaha beradaptasi dengan cara

sering berkumpul dengan karyawan kantor dan selalu bertanya ketika tugas yang

diberikan tidak begitu dipahami.

Selama penulis diberi tugas, kesalahan sering terjadi pada saat pemisahan

dokumen dan pencatatan pada buku bukti klaim. Hal ini sulit dikerjakan karena

berkas yang diberikan begitu banyak. Sehingga penulis terkadang tidak mengerti

dan bingung. Namun, setelah penulis sering mendapatkan tugas seperti ini,

penulis akhirya terbiasa dengan tugas-tugas ini dan pada akhinya pekerjaan terasa

nyaman dan lancar tanpa ada beban dalam pengerjaannya.

37

BAB IV

PENUTUP

4.1. KESIMPULAN

Dari semua pembahasan pada bab sebelumnya, selama penulis

melaksanakan kegiatan Praktik Kerja Lapangan (PKL) pada perusahaaan AJB

Bumiputera 1912 Cabang Kota Baru Pontianak dapat diungkapkan beberapa

kesimpulan sebagai berikut:

1. Perusahaan AJB Bumiputera 1912 bergerak di bidang keuangan yaitu

asuransi jiwa yang terbilang unik dan menjadi suatu keunggulan dengan

badan usahanya yang berbentuk “mutual” yaitu pemelik perusahaan adalah

pemegang polis.

2. Penulis menjadi lebih peka terhadap pekerjaan dan lebih bertanggung jawab

dengan segala tugas yang diberikan oleh pihak perusahaan. Hal ini membantu

penulis agar menjadi sumber daya manusia yang handal, displin, dan

berkualitas

3. Dengan adanya pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL) , penulis mampu

menerapkan, mengaplikasikan, dan, mengembangkan ilmu pengetahuan yang

diperoleh selama masa pembelajaran di kuliah secara langsung pada dunia

kerja yang sebenarnya.

4. Penulis terbiasa untuk beradaptasi dengan lingkungan baru dan lingkungan

kerja seperti yang telah dilakukan pada saat Praktik Kerja Lapangan (PKL) di

perusahaan AJB Bumiputera 1912 Cabang Kota Baru Pontianak. Sehingga

penulis dapat berkomunikasi di segala macam bentuk keadaan dengan baik

dan memiliki mental yang lebih matang.

5. Dapat mengetahui lebih banyak mengenai sistem dan cara kerja perusahaan

AJB Bumiputera 1912 Cabang Kota Baru Pontianak. Sehingga penulis

memperoleh ilmu baru tentang asuransi.

38

4.2. SARAN

Sajian terakhir dari Laporan Praktek Kerja Lapangan ini, penulis ingin

menuangkan beberapa pikiran berupa saran yang nantinya dapat dijadikan sebagai

bahan masukan dan pertimbangan agar dapat menjadi bahan peningkatan kualitas

semua pihak. Adapun beberapa saran yang ingin penulis ungkapkan adalah

sebagai berikut:

1. Bagi Jurusan

a. Penulis mengharapkan Politeknik Negeri Pontianak khususnya Jurusan

Akuntansi dapat menjalin hubungan kerja sama dengan baik lagi

diberbagai perusahaan swasta dan instansi terkait agar dapat memudahkan

penempatan pada saat dilaksanaknnya Praktik Kerja Lapangan (PKL).

Sehingga para mahasiswa mendapatkan gambaran mengenai perusahaan

atau instansi yang akan dijadikan tempat Praktik Kerja Lapangan (PKL).

b. Politeknik Negeri Pontianak khususnya Jurusan Akuntansi dapat

membantu mahasiswanya dengan cara mengamati secara langsung semua

pekerjaan yang dilakukan oleh mahasiswa selama melaksanakan Praktik

Kerja Lapangan (PKL).

2. Bagi Instansi

Perusahaan AJB Bumiputera 1912 Cabang Kota Baru Pontianak dapat

meningkatan jalinan kerja sama lebih baik lagi dengan Politeknik Negeri

Pontianak khususnya Jurusan Akuntansi dan jalinan kerja sama ini akan terus

terjaga. Semakin meningkatnya kerja sama antara pihak Politeknik Negeri

Pontianak khususnya Jurusan Akuntansi dengan Perusahaan AJB Bumiputera

1912 Cabang Kota Baru Pontianak, hal ini dapat membantu memajukan

kinerja perusahaan dan membantu memajukan tingkat pendidikan didalam

dunia kerja yang sebenarnya.