Lap Sept Ikb

download Lap Sept Ikb

If you can't read please download the document

description

jhf

Transcript of Lap Sept Ikb

BAB 1

PENDAHULUAN

Pada bulan September 2012 perkembangan perbaikan kamar bedah RS Royal sudah mendekati tahap penyempurnaan baik sarana dan prasarana. Untuk bangunan telah berjalan sesuai dengan syarat kamar bedah antara lain: lantai sudah dilapisi dengan vinyl, pintu kamar bedah hijau yang automatic sudah diganti dengan pintu koboy sesuai permintaan dokter, AC diruang alat steril dan koridor sudah dipasang sehingga kelembaban dan suhu ruangan tersebut sudah terpenuhi, namun sampai hari ini untuk instrumen dasar yang lebih baik masih belum terealisasi. Di bulan ini telah berlangsung bakti sosial katarak yang bekerja sama dengan yayasan Seribu Cinta, dan telah berjalan dengan lancar, menggunakan mikroskope pinjaman dari beberapa rekanan.

Instalasi Kamar Bedah RS Royal Surabaya

BAB 2

SARANA

Untuk alat-alat yang diperlukan dalam proses operasi canggih misalnya Image (C-Arm), mikroskope, endoskopi masih belum punya. Mesin sterilisator yang rencananya awal bulan Oktober akan datang, dalam proses perakitannya membutuhkan waktu dan membongkar sedikit dari tembok. Hal ini mengakibatkan tertundanya segala kegiatan kamar bedah karena pemasangan alat sterilisator. Saat ini masih pakai alat sterisator back up yang kapasitasnya kecil dan tidak dapat digunakan untuk menyetirilkan alat-alat dari bahan karet ataupun kabel diatermi sehingga masih meminta bantuan RS lain. Setiap barang didalam kamar bedah seharusnya mempunyai tempat/lemari yang sesuai standart, sedangkan saat ini masih belum lengkap. Semua jenis operasi yang akan dilakukan dibutuhkan persiapan alat/instrumennya lebih dahulu, untuk itu kamar bedah masih kekurangan meja steinllestel yang digunakan dalam persiapan alat. Trolly untuk persipan kegiatan anasthesi masih belum terpenuhi, saat ini masih proses pengajuan oleh bagian pengadaan.

Instalasi Kamar Bedah RS Royal Surabaya

BAB 3

PELAPORAN TUGAS

Bulan September 2012 jumlah operasi yang telah dilaksanakan dikamar bedah RS Royal Surabaya ada 6 (enam) kasus.Tabel 3.1 Laporan Jumlah OperasiNoTanggalJenis OperasiDokterKeterangan

104/09/12Pinning pd fraktur digiti V manus dextradr. Tito Sp OTdr. Ainul R Sp An

205/09/12Debridement vulnus appertum pedis dextradr. Tito Sp OT

306/09/12Hysterectomy supra vaginal + couterdr. Vika Sp OGdr. Sandy Sp An

410/09/12Fr Digiti V manus sinistradr. Sulis Sp OT

514/10/12Aff pinningdr. Sulis Sp OT

617/09/12Rekontruksi post fr supracondiler sinistradr. Sulis SpOTdr. Ainul R SpAnAlat kurang lengkap, tidak sesuai dengan umur pasien

BAB 4

POLA KETENAGAAN

Jumlah tenaga perawat bedah yang selama ini ada di kamar bedah hanya 6 orang, perawat anestesi 1 orang, petugas CSSD ada1 orang. Sehingga dalam pelaksanaan kegiatan operasional sangat minim, karena terbagi menjadi 2 shift. Untuk kegiatan yang menggunakan anestesi besar kemungkinan melemburkan perawat anestesi, demikian juga dengan petugas CSSD.Sampai saat ini pihak RS Royal masih melakukan perekrutan tenaga perawat yang diutamakan pada ahli perawat bedah dan perawat asisten anestesi. Pada bulan November ini salah satu petugas kamar bedah mengajukan permohonan keluar dengan alasan menikah dan mengikuti suami, hal tersebut sangat menghambat pola ketenagaan kamar bedah.