Kuliah 10 - Kompilasi Dan Review

download Kuliah 10 - Kompilasi Dan Review

of 23

description

aa

Transcript of Kuliah 10 - Kompilasi Dan Review

  • KULIAH 10 PPA*AUDITING DAN ATESTASIDr. Baldric Siregar, MBA, Ak

    SAR 100

    *

    Akuntan melaksanakan jasa kompilasi dan review dengan berpedoman pada standar kompilasi dan review SAR Seksi 100.

    Kompilasi laporan keuangan adalah penyajian dalam bentuk laporan keuangan, informasi yang merupakan pernyataan manajemen tanpa usaha untuk memberikan pernyataan suatu keyakinan aapapun terhadap laporan tersebut.

    PENGERTIAN

    *

    PENGERTIAN

    Review atas laporan keuangan adalah pelaksanaan prosedur permintaan keterangan dan analisis yang menghasilkan dasar memadai bagi akuntan untuk memberikan keyakinan terbatas bahwa tidak terdapat modifikasi material yang harus dilakukan atas laporan keuangan agar laporan tersebut sesuai dengan PABU.

    *

    Tujuan kompilasi Menyajikan laporan keuangan, bukan memberikan keyakinan tertentu.

    Tujuan review Memberikan keyakinan terbatas bahwa laporan keuangan tidak membutuhkan modifikasi material agar sesuai dengan PABU.

    Audit Memberikan pendapat atas kewajaran laporan keuangan.

    PERBEDAAN: KOMPILASI-REVIEW-AUDIT

    *

    Review tidak memberikan dasar untuk menyatakan pendapat karena:Review tidak mencakup pemerolehan pemahaman pengendalian intern.Review tidak mencakup penetapan risiko pengendalian.Review tidak mencakup pemerolehan bahan bukti yang menguatkan seperti inspeksi, pengamatan, dan konfirmasi.

    Review dapat menjadikan perhatian akuntan tertuju kepada hal-hal penting yang mempengaruhi laporan keuangan, namun tidak memberikan keyakinan bahwa akuntan akan mengetahui semua hal penting yang akan terungkap melalui suatu audit.

    PERBEDAAN: KOMPILASI-REVIEW-AUDIT

    *

    Tidak adaNo AssuranceJaminan Terbatas (Negative Assurance)Kewajaran Laporan (Positive Assurance)Bertanya apabila informasi tampak questionableBertanya dan prosedur analitisBertanya, prosedur analitis, prosedur lainTidak diharuskanDituntutDituntutPERBEDAAN: KOMPILASI-REVIEW-AUDIT

    KarakteristikKompilasiReviewAuditTingkat PenjaminanProsedur InquityIndependensi Akuntan

    *

    Akuntan tidak boleh mengijinkan penggunaan namanya dihubungkan dengan dokumen atau komunikasi tertulis yang memuat laporan keuangan yang tidak diaudit, kecuali (a) ia melakukan kompilasi atau review atau (b) laporan keuangan disertai petunjuk bahwa akuntan belum melakukan kompilasi atau review dan akuntan tidak bertanggungjawab terhadap laporan tersebut.

    PENGAITAN NAMA AKUNTAN

    *

    Dalam melaksanakan kompilasi, akuntan:Harus memiliki pengetahuan tentang prinsip dan praktik akuntansi industri klien.Harus memahami proses bisnis dan transaksi klien.Harus memahami bentuk catatan akuntansi, kualifikasi petugas pembukuan, basis akuntansi yang digunakan, serta bentuk dan isi laporan keuangan.

    Hal-hal tersebut di atas dapat dilakukan dengan mempelajari publikasi tentang akuntansi industri, literatur, terbitan berkala. Akuntan juga dapat mengajukan pertanyaan kepada klien.

    PELAKSANAAN KOMPILASI

    *

    Akuntan dapat melaksanakan lebih dari satu macam jasa, misalnya kompilasi dan audit. Apabila hal ini terjadi, maka ia harus menerbitkan laporan berdasarkan tingkat jasa tertinggi yang diberikan.

    Laporan akuntan tentang kompilasi harus memuat informasi bahwa:Kompilasi telah dilakukan.Kompilasi terbatas pada penyajian informasi dalam bentuk laporan keuangan yang merupakan representasi manajemen.Laporan keuangan tidak diaudit atau direview dan dengan demikian akuntan tidak menyatakan pendapat atau bentuk keyakinan lain.PELAPORAN KOMPILASI

    *

    Akuntan dapat diminta untuk menerbitkan laporan kompilasi untuk salah satu bagian laporan keuangan, misalnya hanya neraca.

    Tanggal penyelesaian kompilasi laporan keuangan harus digunakan sebagai tanggal laporan akuntan.

    Akuntan boleh melakukan kompilasi laporan keuangan yang tidak memasukkan hampir semua pengungkapan material seperti yang diharuskan PABU asalkan hal ini dinatakan dengan jelas dalam laporannya. Apabila entitas berkeinginan untuk mengungkapkan hanya beberapa hal, maka hal itu diungkapkan dalam judul Informasi Pilihan.PELAPORAN KOMPILASI

    *

    Kami telah melakukan kompilasi neraca PT ABC tanggal 31 Desember 2009 serta laporan rugi laba, laporan perubahan ekuitas, dan laporan arus kas yang berkaitan untuk tahun yang berakhir pada tanggal tersebut sesuai dengan Standar Jasa Akuntansi dan Review yang ditetapkan oleh Ikatan Akuntan Indonesia.

    Suatu kompilasi terbatas pada penyajian informasi dalam bentuk laporan keuangan yang merupakan representasi manajemen. Kami tidak melakukan audit atau review terhadap laporan keuangan terlampir tersebut dan oleh karena itu kami tidak menyatakan pendapat atau bentuk keyakinan lain atas laporan keuangan tersebut.

    Manajemen telah memutuskan untuk tidak memasukkan hampir semua pengungkapan material (termasuk laporan arus kas), yang diharuskan oleh PABU. Jika pengungkapan yang tidak dimasukkan tersebut disajikan dalam laporan keuangan, mungkin hal tersebut akan mempengaruhi kesimpulan para pemakai laporan keuangan tentang posisi keuangan, hasil usaha, dan arus kas perusahaan. Oleh karena itu, laporan keuangan ini tidak dirancang untuk mereka yang tidak mengetahui tentang masalah tersebut.PELAPORAN KOMPILASI

    *

    Akuntan dapat melakukan kompilasi laporan keuangan perusahaan walaupun ia tidak independen terhadap perusahaan klien asalkan akuntan menyatakan dengan jelas ketidakindependenannya.

    Pada paragraf akhir laporan akuntan harus dinyatakanKami tidak independen dalam hubungan kami dengan PT ABC.PELAPORAN KOMPILASI

    *

    CONTOH KOMPILASI LK PROSPEKTIF

    *

    CONTOH KOMPILASI LK PROSPEKTIF

    *

    CONTOH KOMPILASI LK PROSPEKTIF

    *

    Mengikuti standar atestasiProsedur:BertanyaProsedur analitisLaporanJaminan negatif (negative assurance)Akutan tidak membutuhkan modifikasi material agar sesuai dengan PABUREVIEW

    *

    Dalam melaksanakan review, akuntan:Harus memiliki pengetahuan tentang prinsip dan praktik akuntansi industri klien.Harus memahami proses bisnis dan transaksi klien.Harus memahami karakteristik operasi, sifat aset, utang, pendapatan, dan biaya.Harus memahami bentuk catatan akuntansi, kualifikasi petugas pembukuan, basis akuntansi yang digunakan, serta bentuk dan isi laporan keuangan.PELAKSANAAN REVIEW

    *

    Hal-hal tersebut di atas dapat dilakukan dengan mempelajari publikasi tentang akuntansi industri, literatur, terbitan berkala. Akuntan juga dapat mengajukan pertanyaan kepada klien.

    PELAKSANAAN REVIEW

    *

    Prosedur permintaan keterangan dan analisis meliputi:Permintaan keterangan mengetahuan mengenai prinsip dan praktik akuntansi serta metode yang diterapkan oleh entitas.Permintaan keterangan tentang prosedur pencatatan, pengklasifikasian, dan pengikhtisaran transaksi, serta penghimpunan informasi untuk diungkapkan dalam laporan keuangan.Prosedur analitik yang dirancang untuk mengidentifikasi hubungan yang kelihatannya tidak biasa.PROSEDUR REVIEW

    *

    Prosedur analitik meliputi:Pembandingan antara laporan keuangan dengan laporan keuangan dalam periode lalu yang sebanding.Pembandingan antara laporan keuangan dengan hasil yang diantisipasi, misalnya anggaran atau prakiraan.Studi hubungan antara unsur-unsur dalam laporan keuangan yang diharapkan akan sesuai dengan pola yang dapat diperkirakan atas dasar pengalaman entitas.PROSEDUR REVIEW

    *

    Laporan review harus menyatakan bahwa:Review dilaksanakan sesuai dengan Standar Jasa Akuntansi dan Review yang ditetapkan IAI.Semua informasi yang dimasukkan dalam laporan keuangan adalah penyajian manajemen.Review terutama mencakup permintaan keterangan kepada pejabat penting dan prosedur analitik yang diterapkan terhadap data keuangan.Lingkup review jauh lebih sempit dibandingkan lingkup audit.Akuntan tidak mengetahui adanya suatu modifikasi material yang harus dilakukan agar laporan keuangan sesuai dengan PABU.PELAPORAN REVIEW

    *

    Kami telah melakukan review neraca PT ABC tanggal 31 Desember 2009 serta laporan rugi laba, laporan perubahan ekuitas, dan laporan arus kas yang berkaitan untuk tahun yang berakhir pada tanggal tersebut sesuai dengan Standar Jasa Akuntansi dan Review yang ditetapkan oleh IAI. Semua informasi yang dimuat dalam laporan keuangan adalah penyajian manajemen PT ABC.

    Review terutama terdiri atas permintaan keterangan kepada pejabat perusahaan dan prosedur analitik yang diterapkan atas data keuangan. Review mempunyai lingkup yang jauh lebih sempit dibandingkan dengan lingkup audit yang dilakukan sesuai dengan standar auditing yang ditetapkan IAI dengan tujuan untuk menyatakan pendapat atas laporan keuangan secara keseluruhan. Oleh karena itu, kami tidak memberikan pendapat semacam itu.

    Berdasarkan review kami, tidak terdapat penyebab yang menjadikan kami yakin bahwa laporan keuangan yang kami sebutkan di atas tidak disajikan sesuai dengan PABU.PELAPORAN REVIEW

    *