KTSP 2011-202

31
MODEL KURIKULUM TINGKAT SATUAN PENDIDIKAN HALAMAN PENGESAHAN Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) SMP AL ILYASI Tambelangan Kabupaten Sampang telah mendapat persetujuan dan pengesahan pada tanggal 2011. Ketua Komite Sekolah Kepala Sekolah AHMAD HASIN, SPd,I HOLILI, S.Pd,I NIP. 19750712 2007011013 Menyetujui / mengesahkan Kepala Dinas Pendidikan Kab. Sampang Kurikulum SMP Al Ilyasy Tambelangan 1

description

KTSP

Transcript of KTSP 2011-202

MODEL KURIKULUM TINGKAT SATUAN PENDIDIKAN

HALAMAN PENGESAHAN

Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) SMP AL ILYASI

Tambelangan Kabupaten Sampang telah mendapat persetujuan dan

pengesahan pada tanggal 2011.

Ketua Komite Sekolah Kepala Sekolah

AHMAD HASIN, SPd,I HOLILI, S.Pd,I

NIP. 19750712 2007011013

Menyetujui / mengesahkan

Kepala Dinas Pendidikan Kab. Sampang

Drs. H. HERI PURNOMO, M.Pd

PEMBINA TINGKAT I

NIP. 19590918 199303 1 001

Kurikulum SMP Al Ilyasy Tambelangan 1

KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT atas segala limpahan rahmat, taufik dan hidayahnya , kami

telah menyelesaikan penyusunan kurikulum tingkat satuan pendidikan (KTSP) SMP Al Ilyasi

Tambelangan kabupaten Sampang.

Kurikulum Tingkat satuan pendidikan SMP AL Ilyasi Tambelangan merupakan kurikulum

operasional yang disusun oleh tim penyusun guna diterapkan di SMP AL Ilyasi Tambelangan pada

tahun pelajaran 2011/2012.

Kurikulum ini merupakan upaya dalam meningkatkan mutu pendidikan yang bertujuan

untuk mengembangkan potensi peserta didik sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan,

teknologi dan paradigma pendidikan yang berorientasi pada kebutuhan peserta didik sebagaimana

ketentuan dalam peraturan pemerintah Nomor 19 tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan.

Penyusunan kurikulum ini melalui proses yang diawali dengan pembentukan tim

penyusun.Dengan melibatkan seluruh warga sekolah baik kepala sekolah, guru, TU dan juga

komete sekolah.

Akhirnya kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak baik secara langsung

maupun tidak langsung telah m1embantu dalam penyusunan kurikulum SMP Al Ilyasi

Tambelangan. Semoga Allah SWT selalu memberikan petunjuk kepada kita, terhadap upaya yang

telah, sedang dan akan kita lakukan untuk meningkatkan mutu pendidikan di SMP Al Ilyasi

Tambelangan.

Tambelangan, Juli 2011

Tim Penyusun Kurikulum

DAFTAR ISI

1

Kurikulum SMP Al Ilyasy Tambelangan 2

I. PENDAHULUAN

A. Rasional

B. Landasan

C. Tujuan Penyusunan Kurikulum

II. TUJUAN PENDIDIKAN

A. Tujuan Pendidikan Dasar

B. Visi, Misi, dan Tujuan SMP Al Ilyasi Tambelangan

III. STRUKTUR DAN 2MUATAN KURIKULUM

A. Struktur Kurikulum

B. Muatan Kurikulum

1. Mata Pelajaran

2. Muatan local

C. Kegiatan Pengembangan Diri

D. Pengaturan beban belajar

E. Ketuntasan Belajar

F. Kenaikan Kelas dan Kelulusan

IV. KALENDER PENDIDIKAN

V. PENUTUP

BAB I

2

Kurikulum SMP Al Ilyasy Tambelangan 3

Pendahuluan

A. Rasional

Kurikulum dikembangkan sebagai pedoman peenyelenggaraan kegiatan pembelajaran untuk

mencapai tujuan pendidikan tertentu. Tujuan tertentu ini meliputi tujuan pendidikan

nasional serta kesesuaian dengan kekhasan , kondisi dan potensi daerah, satuan pendidikan

dan peserta didik. Oleh sebab itu kurikulum disusun oleh satuan pendidikan untuk

memungkinkan penyesuaian program pendidikan dengan kebutuhan dan potensi yang ada di

daerah.

Pengembangan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) yang beragam mengacu pada

stsndar nasional pendidikan untuk menjamin pencapaian tujuan pendidikan nasional.

Standar nasional pendidikan terdiri atas standar isi, proses, kompetensi kelulusan, tenaga

kependidikan, sarana, dan prasarana, pengelolaan, pembiayaan dan penilaian pendidikan.

Dua dari kedelapan standar pendidikan tersebut, yaitu standar isi (SI) dan Standar

Kompetensi Lulusan (SKL) merupakan acuan utama bagi satuan pendidikan dalam

mengembangkan kurikulum.

Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) disusun antara lain agar memberi

kesempatan peserta didik untuk :

a. belajar untuk beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa,

b. belajar untuk memahami dan menghayati,

c. belajar untuk mampu melaksanakan dan berbuat secara efektif,

d. belajar untuk hidup bersama dan berguna untuk orang lain, dan

e. belajar untuk membangun dan menemukan jati diri melalui proses belajar yang efektif,

kreatif, efektif dan menyenangkan.

Komponen KTSP terdiri dari :

a. Tujuan Pendidikan sekolah

b. Struktur dan muatan Kurikulum

c. Kalender pendidikan

d. Silabus

e. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

f. Program Remidial dan Penghayatan

Kurikulum SMP Al Ilyasy Tambelangan 4

B. Landasan

1. Undang- undang Dasar 1945

2. Undang- undang No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional (

Sisdiknas )

3. PP No. 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan

4. Permendiknas RI No. 22 Tahun 2006 tentang Standar Isi untuk Satuan

Pendidikan Dasar dan Menengah

5. Permendiknas RI No. 23 Tahun2006 tentang Standar Kompetensi Lulusan

untuk Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah

6. Permendiknas RI No. 24 Tahun 2006 tentang Pelaksanaan Permen 22 dan 23

7. Permendiknas RI No. 20 Tahun 2007 tentang Standar Penilaian Pendidikan

8. Permendiknas RI No. 24 Tahun 2007 tentang Standar Sarana dan Prasarana

9. Permendiknas RI No. 19 Tahun 2007 tentang Standar Pengelolaan Pendidikan

10. Permendiknas RI No. 13 Tahun 2007 tentang Standar Kepala Sekolah

11. Permendiknas RI No. 16 Tahun 2007 tentang Standar Profesi Pendidikan dan

Tenaga Kependidikan

C. Tujuan Penyusunan Kurikulum

Kurikulum SMP AlIlyasi Tambelangan disusun sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan

pembelajaran untuk mencapai tujuan pendidikan di SMP Al Ilyasi Tambelangan Sampang.

Tujuan pendidikan Tingkat Satuan Pendidikan adalah tahapan atau langkah untuk

mewujudkan visi sekolah dalam jangka waktu tertentu. Tujuan Tingkat Satuan Pendidikan

merupakan rumusan mengenai apa yang diinginkan pada kurun waktu tertentu.

Ciri tujuan Tingkat Satuan Pendidikan adalah sesuai dengan visi, dapat diukur,

dan terjangkau yaitu:

1. Menyelaraskan dengan perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni

2. Memperhatikan karakteristik social budaya masyarakat setempat dan

menjunjung kelestarian keragaman budaya

3. Memungkinkan pengembangan keragaman potensi, minat, kecerdasan

intelektual, emosional, spritual, dan karakteristik peserta didik secara optimal

sesuai dengan tingkat perkembangannya.

Kurikulum SMP Al Ilyasy Tambelangan 5

4. Meningkatkan toleransidan kerukunan umat beragama dan memperhatikan

norma agama yang berlaku dilingkungan sekolah.

5. Pembelajaran keadilan untuk mendorongtumbuh kembangnya kesataraan Jender

D. Prinsip Pengembangan KTSP

Kurikulum SMP Al Ilyasi Tambelangan dikembangkan mengacu pada SI dan SKL serta

berpedoman pada panduan penyusunan kurikulum yang disusun oleh BSNP serta

memperhatikan pertimbangan Komite Sekolah.

Kurikulum dikembangkan berdasarkan prinsip sebagai berikut :

1. Berpusat pada potensi, perkembangan, kebutuhan, dan kepentingan peserta

didik dan lingkungan

2. Beragan dan terpadu

3. Tanggap terhadap perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni

4. Relevan dengan kebutuhan hidup

5. Menyeluruh dan berkesinambungan

6. Belajar sepanjang hayat

7. Seimbang antara kepentingan nasional dan kepentingan daerah

Kurikulum SMP Al Ilyasy Tambelangan 6

BAB II

TUJUAN PENDIDIKAN

A. Tujuan Pendidikan

1. Tujuan Pendidikan Nasional

Mengembangkan potensi peserta didik agar menjadi manusia beriman, bertaqwa

berakhlahmulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, bertanggung jawab dan

demokratis.

2. Tujuan Pendidikan Dasar

Tujuan Pendidikana Dasar adalah meletakkan dasar kecerdasan, pengetahuan,

kepribadian, akhlak mulia, serta keterampilan untuk hidup mandiri dan mengikuti

pendidikan lebih lanjut.

B. Visi, Misi, dan Tujuan Pendidikan

Visi SMP Al Ilyasi Tambelangan

“ UNGGUL DALAM PRESTASI BERDASARKAN IMAN DAN TAQWA

DILANDASI KEPRIBADIAN MULIA”

Kami memilih visi ini untuk tujuan jangka panjang, jangka menengah dan jangka pendek.

Visi ini menjiwai warga sekolah kami untuk selalu mewujudkannya setiap saat dan

berkelanjutan dalam mencapai tujuan sekolah.

Visi tersebut mencerminkan profil dan cita-cita sekolah yang:

a. berorentasi kedepan dengan memperhatikan potensi kekinian

b. sesuai dengan norma dan harapan masyarakat

c. ingin mencapai keunggulan

d. mendorong semangat dan kemitmen seluruh warga sekolah / madrasah

e. mendorong adanya perubahan yang lebih baik mengarahkan langkah-;langkah

strategis(misi) sekolah / madrasah

Untuk mencapai visi tersebut, perlu dilakukan suatu misi berupa kegiatan jangka panjang

dengan arah yang jelas. Berikut ini merupakan misi yang dirumuskan berdasarkan visi

diatas.

Kurikulum SMP Al Ilyasy Tambelangan 7

Misi SMP Al Ilyasi Tambelangan

1. Melaksanakan pembelajaran dan bimbingan dengan pendekatan CTL

2. Menumbuhkan semangat dalam beraktifitas bagi seluruh warga serkolah

3. Melaksanakan kegiatan olah raga secara insentif

4. Melaksanakan kegiatan kesenian secara optimal

5. Meningkatkan pembinaan iman dan taqwa secara berkesinambungan

6. Menumbuhkan kesadaran dalam memenuhi tata tertib sekolah

7. Meningkatkan keterampilan pendidikan kecakapan hidup (life skill)

Tujuan SMP Al Ilyasi Tambelangan

1. Tahun 2012 rata-rata NUN / UNAS 7,25

2. Tahun 2012 proporsi tamatan yang melanjutkan ke SMA / SMK 90 %

3. Tahun 2012 pembelajaran dengan pendekatan CTL 60 %

4. Tahun 2012 memiliki Tim bola volley dan bola basket sekolah yang memadai

5. Tahun 2012 memiliki tim drum band sekolah yang memadai

6. Tahun 2012 pelanggaran tata tertib sekolah dapat ditekan hingga 20 %

7. Tahun 2012 mengupayakan untuk mempunyai laboratorium / perpustakaan

Tujuan sekolah kami tersebut secara bertahap akan dimonitoring, dievaluasi, dan

dikendalikan setiap kurun waktu tertentu, untuk mencapai Standar Kompetensi Lulusan

(SKL) Sekolah menengah Pertama dan Madrasah Tsanawiyah yang dibakukan secara

nasional, sebagai berikut :

1. Meyakini, memahami dan menjalankan ajaran agama yang diyakini dalam

Kehidupan

2. Memahami dan menjalankanhak dan kewajiban untuk berkarya dan

memanfaatkan lingkungan secara bertanggung jawab.

3. Berfikir secara logis, kritis, kreatif, inovatif, dalam memecahkan masalah,

secara berkomunikasimelalui berbagai media.

4. Menyenangi dan menghargai seni

5. Menjalankan pola hidup bersih, bugar dan sehat.

6. Berpartisipasi dalam kehidupan sebagai cerminan rasa cinta dan bangga

terhadap bangsa dan tanah air

Kurikulum SMP Al Ilyasy Tambelangan 8

Selanjutnya atas keputusan bersama guru dan siswa , SKL tersebut lebih kami

rinci sebagai profil siswa SMP Al Ilyasi Tambelangan sebagai berikut :

1. Mampu menampilkan kebiasaan sopan santun dan berbudi pekerti sebagai

cerminan akhlak mulia dan iman taqwa.

2. Mampu berbahasa Inggris secara Aktif.

3. Mampu mengaktualisasikan diri dalam berbagi seni dan olah raga, sesuai

pilihannya

4. Mampu mendalami cabang pengetahuan yang dipilih

5. Mampu mengoperasikan Komputer aktif untuk program Microsoft word,

excel, dan desain grafis

6. Mampu melanjutkan ke SMA / SMK terbaik sesuai pilihannya melalui 3 pencapaian target pilihan yang ditentukan sendiri.

7.Mampu bersaing dalam mengikuti berbagai kompetisi akademik dan non

akademik di tingkat kecamatan, kabupaten, propinsi,dan nasional.

STRUKTUR DAN MUATAN KURIKULUM

3

Kurikulum SMP Al Ilyasy Tambelangan 9

SMP AL ILYASI TAMBELANGAN

TAHUN 2011 / 2012

Kurikulum SMP Al Ilyasy Tambelangan 10

KomponenKelas dan Alokasi Waktu

VII A VII B VIII A VIII B IX

A.Mata Pelajaran1. Pendidikan Agama 2 2 2 2 2

2. Pendidikan Kewarganegaraan 2 2 2 2 2

3. Bahasa Indonesia 5* 5* 5* 5* 5*

4. Bahasa Inggris 5* 5* 5* 5* 5*

5. Matematika 5* 5* 5* 5* 5*

6. Ilmu Pengetahuan Alam 5* 5* 5* 5* 5*

7. Ilmu Pengetahuan Sosial 4 4 4 4 4

8. Seni budaya 2 2 2 2 2

9. Pendidikan Jasmani, Olahraga dan kesehatan

2 2 2 2 2

10.Teknologi Informasi dan Komonikasi

2 2 2 2 2

B. Muatan Lokal- Bahasa Madura- Al Quran Hadis- BK

22**1

22**1

22**1

22**1

22**1

C. Pengembangan Diri (Bimbingan Karir )

Jumlah 39 39 39 39 39

* Tambahan alokasi jam pelajaran

** Merupakan mata pelajaran tambahan

Kepala Sekolah

HOLILI, S.Pd,I

Kurikulum SMP Al Ilyasy Tambelangan 11

KETERANGAN

Alokasi waktu satu jam pembelajaran adalah 40 menit

Minggu efektif dalam satu tahun pelajaran ( dua semester ) 34 – 38 minggu

Disekolah SMP Al Ilyasi Tambelangan, terdapat program intrakurikuler seperti seperti table

diatas dan juga ekstra kurikuler yang dikembangkan dalam program pengembangan diri.

Waktu belajar di sekolah dimulai dari pukul 7.00 pagi hingga 12.00 selama 6 hari dari hari

senin hingga Sabtu. Khusus hari Senin, ada tambahan kegiatan upacara. Sedangkan kegiatan

pembiasaan diadakan sholat dhuha pada jam istirahat dan sholat dhuhur setelah selesai jam

terakhir (pulang sekolah). Untuk kegiatan ekstra kurikuler dilaksanakan pada hari Jum’ at

sore dan Minggu pagi.

B. Muatan Kurikulum

Muatan kurikulum SMP/MTs meliputi sejumlah mata pelajaran yang di tempuh dalam satu

jenjang selama tiga tahun mulai kelas VII sampai dengan IX . materi muatan local dan

kegiatan pengembangan diri merupakan bagian dari muatan kurikulum.

1. Mata Pelajaran

Mata pelajan merupakan materi bahan ajar berdasarkan landasan keilmuan yang akan

dibelajarkan kepada peserta didik sebagai beban belajar melalui metode dan pendekatan

tertentu.

Sesuai dengan standar isi, maka SMP Al Ilyasi Tambelangan dalam pembelajaran

melaksanakan secara konsisten mata pelajaran sesuai dengan Standar isi yang meliputi mata

pelajaran:

- Pendidikan Agama Islam

- Pendidikan Kewarganegaraan

- Bahasa Indonesia

- Bahasa Inggris

- Matematika

- Ilmu Penetahuan Alam

- Ilmu Pengetahuan Sosial

Kurikulum SMP Al Ilyasy Tambelangan 12

- Seni Budaya

- Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan

2. Muatan Lokal

Muatan local merupakan kegiatan kurikuler untuk mengembangkan kompetensi yang

disesuaikan dengan ciri khas dan potensi daerah, termasuk keunggulan daerah. Substansi

muatan local ditentukan oleh sekolah, tidak terbatas pada mata pelajaran seni budaya dan

keterampilan, tepai mata pelajaran lainnya seperti Teknologi Informasi dan Keterampilan

(TIK) di SMP. Muatan local merupakan mata pelajaran, sehingga sekolah harus

mengembangkan Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar untuk setiap jenis muatan

local yang diselenggarakan. Sekolah dapat menyelenggarakan satu mata pelajaran muatan

local setiap semester, atau dua mata pelajaran muatan local dalam satu tahun .

Muatan lokal yang menjadi ciri khas daerah (Kabupaten Sampang) dan

diterapkan di sekolah adalah :

- Pendidikan Bahasa Madura

Wajib bagi semua siswa kelas VII hingga kelas IX. Alokasi waktu 2 jam pelajaran

- Al Quran Hadis

Wajib bagi semua siswa kelas VII hingga kelas IX. Alokasi waktu 1 jam pelajaran

Mulok Al Quran Hadis diadakan agar supaya siswa lebih banyak memahami dan mendalami

tentang ajaran agama Islam.

Berikut ini table alokasi waktu untuk mata pelajaran Muatan Lokal yang diselenggarakan di

SMP Al Ilyasi Tambelangan.

No Mata Pelajaran Muatan Lokal Alokasi Waktu (JP)

VII VIII IX

1 Bahasa Madura 2 2 2

2 Al Quran Hadis 1 1 1

Jumlah 3 3 3

Kurikulum SMP Al Ilyasy Tambelangan 13

B. Kegiatan Pengembangan Diri

Pengembangan diri adalah kegiatan yang bertujuan memberikan kesempatan kepada peserta

didik untuk mengembangkan dan mengekspresikan diri sesuai dengan kebutuhan, bakat,

minat, setiap peserta didik sesuai dengan kondisi sekolah. Kegiatan pengembangandiri

dibawah bimbingan guru atau tenaga kependidikan yang dapat dilakukan dalam bentuk

kegiatan ekstra kurikuler. Kegiatan pengembangan diri dapat dilakukan antara lain melalui

kegiatan pelayanan konseling yang berkenaan dengan masalah diri pribadi dan kehidupan

social, belajar, dan pengembangan karier peserta didik serta kegiatan ekstra kurikuler,

seperti kepramukaan, kepemimpinan, kelompok seni budaya, kelompok tim olah raga, dan

kelompok ilmiah remaja.

Pengembangan Diri di sekolah meliputi program berikut :

- Bimbingan Karier (BK)

Dilaksanakan sebagai bagian dari program pembelajaran dengan alokasi waktu 1

jam Pelajaran

- Kelompok Ilmiah remaja

- Keagamaan (Sholat Dhuha dan Dhuhur )

- Pramuka

- Upacara

- Kesenian (Paduan suara)

- Olah raga ( Basket, Futsal, Voli)

- Palang Merah Remaja (PMR)

- Pencak silat

Pada umumnya, program tersebut dilaksanakan 1 x dalam seminggu yaitu pada hari Jum’at

sore dan Minggu pagi. Khusus untuk keagamaan dilaksanakan tiap hari dalam bentuk sholat.

Program pembiasaan dilakukan melalui bersalaman saat masuk kelas (jam pertama) dan saat

pulang, shalat dhuha, dhuhur berjamaah dan Upacara.

Kurikulum SMP Al Ilyasy Tambelangan 14

C. Beban Belajar

Beban belajar ditentukan berdasarkan penggunaan system pengelolaan program pendidikan

yang berlaklu di sekolah, yaitu menggunakan sistem paket. Adapun pengaturan beban

belajar pada system tersebut sebagai berikut.

a. Jam pembelajaran untuk setiap mata pelajaran pada system paket dialokasikan

sebagaimana tertera dalam struktur kurikulum. Pengaturan alokasi waktu untuk

setiap mata pelajaran yang terdapat pada semester ganjil dan genap dalam satu

tahun ajaran dapat dilakukan secara fleksibel dengan jumlah beban belajar

yang tetap. Satuan Pendidikan dimungkinkan pelajaran maksimum empat jam

pembelajaran perminggu secara keseluruhan.

Pemanfaatan jam pembelajaran tambahan mempertimbangkan kebutuhan peserta didik

dalam mencapai kompetensi, disamping dimanfaatkan untuk mata pelajaran lain yang

dianggap penting dan tidak terdapat didalam struktur kurikulum yang tercantum didalam

standar isi.

b. Alokasi waktu untuk penugasan terstruktur dan kegiatan mandiri tidak tertsruktur dalam

sistem paket untuk SMP/MTs/SMPLB adalah antara 0% - 50% dari waktukegiatan tatap

muka mata pelajaran yang bersangkutan. Pemanfaatan alokasi waktutersebut

mempertimbangkan potensi dan kebutuhan peserta didik dalam mencapai kompetensi.

c. Alokasi waktu untuk praktik, dua jam kegiatan praktik di sekolah setara

dengan satu jam tatap muka. Empat jam praktik diluar sekolah setara dengan

satu jam tatap muka. Untuk praktek disekolah kami, misalnya pada kegiatan

praktikum Bahasa Inggris yang berlangsung selama 2 jama pelajaran setara

dengan 1 jam pelajaran tatap muka, saesuai yang tertulis pada Struktur

Kurikulum SMP Al Ilyasi Tambelangan.

E. Ketuntasan Belajar

Kurikulum SMP Al Ilyasy Tambelangan 15

Ketuntasan belajar setiap indicator yang dikembangkan sebagai suatu pencapaian hasil

belajar dari suatu kompetensi dasar antara 0 – 100%. Kriteria ideal ketuntasan untuk

masing-masing indicator 75 %.

Sekolah harus menentukan kriteria ketuntasan minimal sebagai target pencapaian

kompetensi (TPK) dengan mempertimbangkan tingkat kemampuan rata-rata peserta didik

serta kemampuan sumber daya pendukung dalam penyelenggaraan pembelajaran.

Sekolah secara bertahap dan berkelanjutan selalu mengusahakan peningkatan kriteria

ketuntasan belajar untuk mencapai kriteria ketuntasan ideal.

Berikut ini table nilai ketuntasan belajar minimal yang menjadi target pencapaian

kompetensi (TPK) di SMP Al Ilyasi Tambelangan yang berlaku saat ini.

Kurikulum SMP Al Ilyasy Tambelangan 16

No Mata Pelajaran Nilai TPK (%)

1 Pendididkan Agama Islam 75

2 Pendidikan Kewarganegaraan 68

3 Bahasa Indonesia 68

4 Bahasa Inggris 65

5 Matematika 60

6 IPA 60

7 IPS 68

8 Seni Budaya 70

9 Pendidikan Jasmani 70

10 TeknologiInformatika Komunikasi 70

11 Bahasa Madura 65

12 Al Quran Hadis 70

D. Kenaikan Kelas dan Kelulusan

Kenaikan kelas dilaksanakan pada setiap akhir tahun ajaran. Kriteria kenaikan

kelas di SMP Al Ilyasi berlaku setelah siswa memenuhi peryaratan berikut, Yaitu:

a. Menyelesaikan program pembelajaran

b. Memperoleh nilai minimal baik pada penilaian akhir untuk seluruh mata

pelajaran kelompok mata pelajaran agama dan akhlak mulia, kelompok

kewarganegaraan dan kepribadian, kelompok pelajaran estetika, dan

kelompok mata pelajaran jasmani, olah raga, dan kesehatan

c. Kenaikan kelas juga mempertimbangkan kehadiran dikelas minimal 90 %.

Dengan mengacu pada ketentuan PP 19/2005 Pasal 72 Ayat (1), peserta didik

dinyatakan lulus dari SMP Al Ilyasi Tambelangan setelahmemenuhi persyaratan

berikut, yaitu:

a. Menyelesaikan program pembelajaran

b. Memperoleh nilai minimal baik pada penilaian akhir untuk seluruh mata

pelajaran kelompok mata pelajaran agama dan akhlak mulia, kelompok

kewarganegaraan dan kepribadian, kelompok pelajaran estetika, dan

kelompok mata pelajaran jasmani, olah raga, dan kesehatan

c. Lulus ujian Sekolah dan lulus Ujian Nasional

d. Kehadiran siswa dikelas mencapai minimal 90 %

Kurikulum SMP Al Ilyasy Tambelangan 17

BAB IV

KALENDER PENDIDIKAN

Kalender pendidikan adalah pengaturan waktu untuk kegiatan pembelajaran peserta

didik selama satu tahun ajaran. Kalender pendidikan mencakup permulaan tahun ajaran ,

minggu efektif dan hari libur.

Adapun kalender Pendidikan di SMP Al Ilyasi Tambelangan adalah :

Kurikulum SMP Al Ilyasy Tambelangan 18

BAB V

PENUTUP

Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) SMP Al Ilyasi Tambelangan

Sampang disusun berdasarkan hasil kesepakatan dalam rapat pleno sebelum tahun ajaran

2011 / 2012 dimulai, dimana substansinya merupakan keinginan dan komitmen bersama

baik dalam perancangan maupun pelaksanaannya. Oleh karena itu terealisasi atau tidaknya

KTSP ini merupakan tangging jawab seluruh stake holder sekolah dibawah monitoring dan

pengendalian Kepala Sekolah.

Oleh karena itu Kurikulum ini bersifat fleksibel dan dinamis, maka hal-hal lain yang

merupakan ide dan gagasan seluruh stake holder selama pelaksanaan Kurikulum tetap akan

diperhatikan, untuk kedepan dijadikan sebagai bahan masukan demi penyempurnaan dan

perbaikan Kurikulum SMP Al Ilyasi Tambelangan khususnya dan pelaksanaan pendidikan

di sampang umumnya, baik dari segi input, proses maupun outputnya.

Kurikulum SMP Al Ilyasy Tambelangan 19

Kurikulum disusun oleh satuan pendidikan untuk memungkinkan penyesuaian program

pendidikan dengan kebutuhan dan potensi yang ada disekolah/madrasah. Sekolah / madrasah

sebagai unit penyelenggara pendidikan juga harus memperhatikan perkembangan dan

tantangan masa depan. Perkembangan dan tantangan itu misalnya menyangkut : (1)

perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, (2) globalisasi yang memungkinkan sangat

cepatnya arus perubahan dan mobilitas antar dan lintas sektoral serta tempat, (3) era

informasi, (4) pengaruh globalisasi terhadap perubahanperilaku dan moral manusia, (5)

berubahnya kesadaran masyarakat dan orang tua terhadap pendidikan, (6) dan era

perdagangan bebas.

Tantangan sekaligus peluang itu harus direspon oleh sekolah kami sehingga visi sekolah

diharapkan sesuai dengan arah perkembangan tersebut.. Visi tidak lain merupakan citra

moral yang menggambarkan profil sekolah yang diinginkan dimasa dating. Namun

demikian, visi sekolah harus tetap dalam koridor kebijakan pendidikan nosional. Visi

juga harus memperhatikan dan mempertimbangkan (1) potensi yang dimiliki sekolah /

madrasah, (2) harapan masyarakat yang dilayani sekolah / madrasah.

Dalam merumuskan visi, pihak-pihak yang terkait (stakeholder) bermusyawarah,

sehingga visi sekolah mewakili aspirasi kelompok yang terkait (guru, karyawan, siswa,

orang tua, masyarakat, pemerintah) bersama-sama berperan aktif untuk mewujudkannya.

Visi pada umunya dirumuskan dengan kalimat : (1) filosofis, (2) Khas, (3) mudah

diingat. Berikut ini merupakan visi yang dirumuskan oleh sekolah kami, SMP Al Ilyasi

Tambelangan.

Visi SMP Al Ilyasi Tambelangan

“ UNGGUL DALAM PRESTASI BERDASARKAN IMAN DAN TAQWA

DILANDASI KEPRIBADIAN MULIA”

Kurikulum SMP Al Ilyasy Tambelangan 20

Kami memilih visi ini untuk tujuan jangka panjang, jangka menengah dan jangka

pendek. Visi ini menjiwai warga sekolah kami untuk selalu mewujudkannya setiap saat

dan berkelanjutan dalam mencapai tujuan sekolah.

Visi tersebut mencerminkan profil dan cita-cita sekolah yang:

f. berorentasi kedepan dengan memperhatikan potensi kekinian

g. sesuai dengan norma dan harapan masyarakat

h. ingin mencapai keunggulan

i. mendorong semangat dan kemitmen seluruh warga sekolah / madrasah

j. mendorong adanya perubahan yang lebih baik

k. mengarahkan langkah-;langkah strategis(misi) sekolah / madrasah

Untuk mencapai visi tersebut, perlu dilakukan suatu misi berupa kegiatan jangka

panjang dengan arah yang jelas. Berikut ini merupakan misi yang dirumuskan

berdasarkan visi diatas.

Misi SMP Al Ilyasi Tambelangan

8. Melaksanakan pembelajaran dan bimbingan dengan pendekatan CTL

9. Menumbuhkan semangat dalam beraktifitas bagi seluruh warga serkolah

10. Melaksanakan kegiatan olah raga secara insentif

11. Melaksanakan kegiatan kesenian secara optimal

12. Meningkatkan pembinaan iman dan taqwa secara berkesinambungan

13. Menumbuhkan kesadaran dalam memenuhi tata tertib sekolah

14. Meningkatkan keterampilan pendidikan kecakapan hidup (life skill)

Kurikulum SMP Al Ilyasy Tambelangan 21

BIODATA GURU

PESERTA SERTIFIKASI TAHUN

2010/2011

NAMA : HOLILI

NIP : 19750712 200701 1 013

UNIT KERJA : SMP AL-ALYASI

ALAMAT : BUNGKAK TAMBELANGAN

Kurikulum SMP Al Ilyasy Tambelangan 22