KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI...

361
25 Agustus 2020

Transcript of KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI...

Page 1: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

25 Agustus 2020

Page 2: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

1

Newstrend Ketenagakerjaan

25 Agustus 2020

NEWSTREND

Judul : MENAKER: PEGAWAI HONORER AKAN DAPAT SUBSIDI GAJI Rp. 600.000

Sentimen : Positif

Ringkasan

Setelah berkoordinasi lintas Kementerian dan Lembaga, Menteri Ketenagakerjaan Ida

Fauziyah menyatakan subsidi gaji Rp. 600.000 yang diberikan kepada pekerja bergaji di

bawah Rp. 5 juta per bulan tak terbatas hanya untuk pegawai pekerjaan swasta. Bantuan

ini juga akan menyasar pegawai pemerintah non-pegawai negeri sipil atau honorer

selama tercatat sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati juga menyatakan bahwa saat ini pihak

Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dan Kementerian

Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) tengah mendata

guru honorer yang berhak mendapatkan bantuan Rp 600 ribu.

Positif; 118

Negatif; 12

Positif Negatif

0

20

40

60

80

100

120

140

Berita Terbaru

Page 3: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

2

Judul Pencairan Bantuan Rp 600 Ribu untuk Karyawan Swasta Ditunda, Menaker dan BPJamsostek Beri Penjelasan

Nama Media tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.tribunnews.com/nasional/2020/08/25/pencairan-bantuan-rp-600-ribu-untuk-karyawan-swasta-ditunda-menaker-dan-bpjamsostek-beri-penjelasan

Jurnalis Wahyu Gilang Putranto

Tanggal 2020-08-25 08:35:58

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Ringkasan

Bantuan Subsidi Upah (BSU) sebesar Rp 600 ribu selama empat bulan terhadap karyawan swasta ditunda penyalurannya.

PENCAIRAN BANTUAN RP 600 RIBU UNTUK KARYAWAN SWASTA DITUNDA, MENAKER DAN BPJAMSOSTEK BERI PENJELASAN

Bantuan Subsidi Upah (BSU) sebesar Rp 600 ribu selama empat bulan terhadap karyawan swasta ditunda penyalurannya. Sedianya pemerintah akan mencairkan BSU kepada 15,7 juta pekerja pada 25 Agustus 2020 ini. Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah , menjelaskan alasan penundaan tersebut. Dilansir Kompas.com , masih dilakukan pengecekan kembali terhadap data yang diserahkan oleh BPJS Ketenagakerjaan (BP Jamsostek).

"Kalau di juknisnya (petunjuk teknis) waktu paling lambat 4 hari untuk melakukan check list." "Jadi 2,5 juta (pekerja batch pertama) kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada," ujar Ida, Senin (24/8/2020).

Namun Ida memastikan penyaluran subsidi gaji karyawan untuk tahap pertama sebanyak 2,5 juta pekerja bakal disalurkan pada bulan ini.

"Kami butuh waktu, 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit. Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini," kata Ida.

Sementara itu jumlah nomor rekening pekerja yang telah melaporkan kepada BPJamsostek hingga hari ini tercatat 13,7 juta.

Sebanyak 2 juta rekening masih dalam proses.

"Calon penerima subsidi gaji atau upah dari BPJS Ketenagakerjaan tadi Pak Dirut (BPJamsostek) menyampaikan rekening yang sudah masuk 13,7 juta. Masih ada dua juta lagi yang masih dalam

Page 4: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

3

proses." "Karena datanya itu masih membutuhkan validasi data dari BPJS Ketenagakerjaan ," ungkap Ida.

"Maka kami tadi menerima untuk batch pertama 2,5 juta. Nah, dari 2,5 juta ini kami akan melakukan check list untuk mengecek kesesuaian data yang ada," tambah dia.

Sementara itu Deputi Direktur Bidang Hubungan Masyarakat dan Antar Lembaga BPJS Ketenagakerjaan Irvansyah Utoh Banja mengatakan, proses pencairan Bantuan Subsidi Upah (BSU) belum bisa dilakukan hari ini.

"Belum (dicairkan)," kata Irvansyah, Senin (24/8/2020) dikutip dari Kompas.com .

Meski demikian, Irvansyah memastikan proses penyaluran Bantuan Subsidi Upah (BSU) oleh Pemerintah kepada pekerja peserta BPJS Ketenagakerjaan (BPJamsostek) terus berjalan.

Irvansyah menjelaskan saat ini BPJamsostek telah memberikan data calon penerima BSU untuk gelombang pertama sebanyak 2,5 juta pekerja.

Data ini diserahkan kepada Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) RI pada Senin kemarin di Kantor Menteri Ketenagakerjaan.

Adapun Direktur Utama BPJamsostek Agus Susanto mengatakan, penyerahan dilakukan secara bertahap sesuai kesepakatan dengan Kemenaker.

Hal itu untuk mempermudah proses rekonsiliasi, monitoring dan mempertimbangkan prinsip kehati-hatian dalam pelaksanaan program BSU.

"Dari target calon penerima BSU sebanyak 15.7 juta, saat ini telah terkumpul sebanyak 13,7 juta nomor rekening," kata Agus dalam keterangan tertulis, Senin.

"Dan sudah kami validasi berlapis hingga 3 tahap, hingga jumlah data yang tervalidasi mencapai 10 juta," imbuhnya.

Dari jumlah tersebut pihaknya menyerahkan tahap pertama sebanyak 2,5 juta data peserta.

Gelombang penyerahan data berikutnya akan dilakukan secara bertahap (batch) hingga seluruh rekening pekerja yang telah tervalidasi bisa menerima haknya.

(Tribunnews.com/Gilang Putranto) (Kompas.com/Mutia Fauzia/Ahmad Naufal Dzulfaroh).

Page 5: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

4

Judul 2 Juta Rekening Masih Dalam Proses, Penyaluran Subsidi Gaji Karyawan Rp 2,4 Juta Ditunda

Nama Media tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.tribunnews.com/nasional/2020/08/25/2-juta-rekening-masih-dalam-proses-penyaluran-subsidi-gaji-karyawan-rp-24-juta-ditunda

Jurnalis Dewi Agustina

Tanggal 2020-08-25 08:35:57

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Ringkasan

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah menunda penyaluran bantuan subsidi upah (BSU) kepada 15,7 juta pekerja. Padahal sedianya bantuan subsidi upah tersebur dijadwalkan akan cair pada Selasa (25/8/2020) hari ini.

2 JUTA REKENING MASIH DALAM PROSES, PENYALURAN SUBSIDI GAJI KARYAWAN RP 2,4 JUTA DITUNDA

JAKARTA - Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah menunda penyaluran bantuan subsidi upah (BSU) kepada 15,7 juta pekerja. Padahal sedianya bantuan subsidi upah tersebur dijadwalkan akan cair pada Selasa (25/8/2020) hari ini.

Penundaaan penyaluran tersebut menurutnya karena harus dilakukan pengecekan kembali terhadap data yang diserahkan oleh BPJS Ketenagakerjaan (BP Jamsostek).

"Kalau di juknisnya (petunjuk teknis) waktu paling lambat 4 hari untuk melakukan check list. Jadi 2,5 juta (pekerja batch pertama) kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada," ujar Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah di Jakarta, Senin (24/8/2020).

Meski demikian, Menaker memastikan bahwa penyaluran subsidi gaji karyawan untuk tahap pertama sebanyak 2,5 juta pekerja bakal disalurkan Agustus ini.

"Kami butuh waktu, 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit. Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini," kata dia.

Total nomor rekening pekerja yang telah melaporkan kepada BPJamsostek hingga hari ini tercatat 13,7 juta. Masih tersisa 2 juta rekening lagi yang masih dalam proses.

"Calon penerima subsidi gaji atau upah dari BPJS Ketenagakerjaan tadi Pak Dirut (BPJamsostek) menyampaikan rekening yang sudah masuk 13,7 juta. Masih ada dua juta lagi yang masih dalam

Page 6: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

5

proses. Karena datanya itu masih membutuhkan validasi data dari BPJS Ketenagakerjaan," ucapnya.

"Maka kami tadi menerima untuk batch pertama 2,5 juta. Nah, dari 2,5 juta ini kami akan melakukan check list untuk mengecek kesesuaian data yang ada," tambah dia.

Guru Honorer Dapat Subsidi Gaji Sementara itu, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebutkan bahwa pegawai honorer termasuk kelompok yang akan mendapatkan subsidi gaji sebesar Rp 2,4 juta.

Menurut Sri Mulyani , saat ini Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) serta Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) tengah melakukan pendataan terhadap pegawai honorer yang akan mendapatkan subsidi gaji tersebut.

"Ada isu guru honorer dimasukkan dalam daftar penerima manfaat, baik yang sudah terdaftar di dalam BP Jamsostek dan saat ini di dalam proses penyempurnaan melalui database di Kemendikbud maupun Kemenpan-RB," ucap Sri Mulyani Senin (24/8/2020).

Namun, Menkeu tidak menjelaskan jumlah pegawai atau guru honorer yang bakal mendapatkan subsidi gaji itu.

Sebagai informasi, pemerintah telah menganggarkan Rp 37,7 triliun untuk program subsidi pekerja terdampak Covid-19.

Setiap pekerja akan mendapatkan Rp 600.000 per bulan untuk 1 orang pekerja selama 4 bulan. Sehingga total tiap pekerja akan mendapatkan Rp 2,4 juta.

Adapun skema pencairan atau transfer dana dilakukan 2 bulan sekaligus sebesar Rp 1,2 juta.

Sri Mulyani menjelaskan, pemerintah bakal menyalurkan subsidi gaji kepada 15,7 juta pekerja. Total anggaran yang disiapkan pemerintah untuk program baru dalam Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) tersebut sebesar Rp 37,87 triliun.

(Kompas.com/ Mutia Fauzia) Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pemerintah Tunda Penyaluran Subsidi Gaji Karyawan Rp 2,4 Juta, Ini Alasannya".

Page 7: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

6

Judul BLT Rp 600 Ribu untuk Karyawan Batal Cair 25 Agustus, Menaker Pastikan Tetap Cair Akhir Bulan Ini

Nama Media tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.tribunnews.com/nasional/2020/08/25/blt-rp-600-ribu-untuk-karyawan-batal-cair-25-agustus-menaker-pastikan-tetap-cair-akhir-bulan-ini

Jurnalis Fitriana Andriyani

Tanggal 2020-08-25 08:35:53

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Ringkasan

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengatakan, bantuan subsidi upah (BSU) dari pemerintah untuk 15,7 juta pekerja yang dijadwalkan pada 25 Agustus tertunda penyalurannya. Dengan alasan, data yang diserahkan oleh BPJamsostek kepada pemerintah sebanyak 2,5 juta nomor rekening pekerja yang tervalidasi harus dilakukan kembali pengecekan.

BLT RP 600 RIBU UNTUK KARYAWAN BATAL CAIR 25 AGUSTUS, MENAKER PASTIKAN TETAP CAIR AKHIR BULAN INI

TRIBUNAMBON.COM - Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengatakan, bantuan subsidi upah (BSU) dari pemerintah untuk 15,7 juta pekerja yang dijadwalkan pada 25 Agustus tertunda penyalurannya.

Dengan alasan, data yang diserahkan oleh BPJamsostek kepada pemerintah sebanyak 2,5 juta nomor rekening pekerja yang tervalidasi harus dilakukan kembali pengecekan.

"Kalau di juknisnya (petunjuk teknis) waktu paling lambat 4 hari untuk melakukan check list. Jadi 2,5 juta (pekerja batch pertama) kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada," katanya di Jakarta, Senin (24/8/2020).

Kendati tertunda, Ida tetap memastikan penyaluran subsidi gaji untuk tahap pertama sebanyak 2,5 juta pekerja bakal disalurkan akhir Agustus ini.

"Kami butuh waktu 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit. Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini," ucapnya.

Untuk total nomor rekening pekerja yang telah melaporkan kepada BPJamsostek hingga hari ini tercatat sebanyak 13,7 juta. Masih tersisa 2 juta rekening lagi yang masih dalam proses.

"Calon penerima subsidi gaji atau upah dari BPJS Ketenagakerjaan tadi Pak Dirut (BPJamsostek) menyampaikan rekening yang sudah masuk 13,7 juta. Masih ada dua juta lagi yang masih dalam

Page 8: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

7

proses. Karena datanya itu masih membutuhkan validasi data dari BPJS Ketenagakerjaan ," jelasnya.

"Maka kami tadi menerima untuk batch pertama 2,5 juta. Nah, dari 2,5 juta ini kami akan melakukan check list untuk mengecek kesesuaian data yang ada," lanjut dia.

Bantuan subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan bagi karyawan swasta dengan gaji di bawah Rp 5 juta akan segera disalurkan. Rencananya, pemerintah akan mulai mencairkan Bantuan Subsidi Upah (BSU) pada Selasa besok, 25 Agustus 2020.

Pemerintah menyiapkan anggaran Rp 37,7 triliun untuk program bantuan subsidi gaji karyawan. Penerima subsidi gaji ini akan menerima bantuan Rp 600.000 per bulan selama 4 bulan ( subsidi gaji Rp 600.000). Pembayarannya dilakukan selama 2 tahap atau Rp 1,2 juta setiap penyaluran..

Page 9: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

8

Judul Tunda Subsidi Gaji Karyawan di Bawah Rp 5 Juta, Menaker: Mohon Maaf, Butuh Hati-hati Sesuaikan Data

Nama Media tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.tribunnews.com/nasional/2020/08/25/tunda-subsidi-gaji-karyawan-di-bawah-rp-5-juta-menaker-mohon-maaf-butuh-hati-hati-sesuaikan-data

Jurnalis Inza Maliana

Tanggal 2020-08-25 08:35:45

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Ringkasan

Pemerintah menunda penyaluran bantuan subsidi upah (BSU) kepada karyawan yang memiliki gaji di bawah 5 juta. Padahal, sudah ada 15,7 juta pekerja yang ditetapkan untuk menerima bantuan subsidi upah. Sebelumnya, bantuan itu pun akan dijadwalkan pada 25 Agustus 2020 ini

TUNDA SUBSIDI GAJI KARYAWAN DI BAWAH RP 5 JUTA, MENAKER: MOHON MAAF, BUTUH HATI-HATI SESUAIKAN DATA

Pemerintah menunda penyaluran bantuan subsidi upah (BSU) kepada karyawan yang memiliki gaji di bawah 5 juta. Padahal, sudah ada 15,7 juta pekerja yang ditetapkan untuk menerima bantuan subsidi upah. Sebelumnya, bantuan itu pun akan dijadwalkan pada 25 Agustus 2020 ini. Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah, menjelaskan alasan melakukan penundaaan penyaluran tersebut. Menurut Ida, harus dilakukan pengecekan kembali terhadap data yang diserahkan oleh BPJS Ketenagakerjaan (BP Jamsostek).

"Kalau di juknisnya (petunjuk teknis) waktu paling lambat 4 hari untuk melakukan check list." "Jadi 2,5 juta (pekerja batch pertama ) kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada," ujar Ida di Jakarta, Senin (24/8/2020), dikutip dari Kompas.com .

Kendati demikian, Menaker memastikan penyaluran subsidi gaji karyawan untuk tahap pertama sebanyak 2,5 juta pekerja bakal disalurkan Agustus ini.

"Kami butuh waktu, 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit. Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini," kata dia.

Total nomor rekening pekerja yang telah melaporkan kepada BPJamsostek hingga hari ini tercatat 13,7 juta.

Adapun masih tersisa 2 juta rekening lagi yang masih dalam proses.

Page 10: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

9

"Calon penerima subsidi gaji atau upah dari BPJS Ketenagakerjaan tadi Pak Dirut (BPJamsostek) menyampaikan rekening yang sudah masuk 13,7 juta.

"Masih ada dua juta lagi yang masih dalam proses. Karena datanya itu masih membutuhkan validasi data dari BPJS Ketenagakerjaan," tuturnya.

"Maka kami tadi menerima untuk batch pertama 2,5 juta. Nah, dari 2,5 juta ini kami akan melakukan check list untuk mengecek kesesuaian data yang ada," tambah dia.

Diberitakan sebelumnya, penerima subsidi gaji karyawan ini akan menerima bantuan Rp 600.000 per bulan selama 4 bulan.

Pembayarannya dilakukan selama 2 tahap atau Rp 1,2 juta setiap penyaluran.

Sehingga total bantuan yang diterima masing-masing pekerja adalah Rp 2,4 juta.

Bantuan ini diharapkan bisa jadi stimulus pertumbuhan ekonomi lewat peningkatan konsumsi rumah tangga.

Dikutip dari Kompas.com , bantuan Subsidi Upah ini tidak berlaku untuk pekerja yang berstatus sebagai karyawan BUMN dan PNS.

Selain itu, bantuan pemerintah lewat rekening ini dilarang untuk mereka yang menerima manfaat Kartu Prakerja.

Sebab program tersebut memang fokus untuk membantu korban PHK dan pengangguran.

Syarat penerima bantuan subsidi gaji adalah pekerja dengan kepesertaan aktif di BPJS ketenagakerjaan dengan iuran yang dibayarkan sampai bulan Juni 2020 alias tidak menunggak iuran.

Pemerintah menyiapkan anggaran Rp 37,7 triliun untuk program bantuan subsidi gaji karyawan.

Total ada 15,7 juta peserta aktif BP Jamsostek yang ditargetkan sebagai calon penerima bantuan.

Anggaran subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan berasal dari anggaran negara atau APBN.

Bukan dialokasikan dari dana kelolaan BP Jamsostek yang berasal dari iuran pekerja.

Adapun BP Jamsostek hanya bertugas melakukan pengumpulan data penerima dari perusahaan pemberi kerja.

Sebelum kemudian menyalurkan dana dari pemerintah lewat rekening bank.

(Tribunnews.com/Maliana).

Page 11: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

10

Judul Maaf, bantuan Rp 600 ribu batal cair serentak, ini penyebabnya

Nama Media kontan.co.id

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://nasional.kontan.co.id/news/maaf-bantuan-rp-600-ribu-batal-cair-serentak-ini-penyebabnya

Jurnalis Lidya Yuniartha

Tanggal 2020-08-25 08:31:47

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Ringkasan

Bantuan Rp 600 ribu per bulan batal cair serentak pada akhir Agustus ini. Bantuan subsidi gaji kepada pegawai dengan gaji bulanan di bawah Rp 5 juta itu harus divalidasi

MAAF, BANTUAN RP 600 RIBU BATAL CAIR SERENTAK, INI PENYEBABNYA

Jakarta.

Bantuan Rp 600 ribu per bulan batal cair serentak pada akhir Agustus ini. Bantuan subsidi gaji kepada pegawai dengan gaji bulanan di bawah Rp 5 juta itu harus divalidasi.

Awalnya, pemerintah menargetkan bantuan Rp 600 ribu per bulan akan cair akhir bulan ini. Pemerintah sudah mengalokasikan dana bantuan langsung tunai / BLT karyawan tersebut kepada 15,7 juta peserta BPJS Ketenagakerjaan dengan gaji di bawah Rp 5 juta per bulan.

Namun menjelang tutup bulan ini, BPJS Ketenagakerjaan belum mendapatkan seluruh data penerima bantuan Rp 600 ribu. Walhasil, bantuan Rp 600 ribu per bulan tersebut batal cair serempak.

Meski demikian, pemerintah akan tetap menyalurkan bantuan Rp 600 ribu secara bertahap. Pencairan bantuan Rp 600 ribu paling cepat akhir Agustus dan paling lambat selesai akhir September.

Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan Agus Susanto menerangkan, sampai saat ini sudah ada 13,7 juta nomor rekening yang sudah terkumpul sebagai calon penerima bantuan Rp 600 ribu. Dari jumlah tersebut sekitar 10 juta nomor rekening sudah tervalidasi.

Nomor rekening calon penerima subsidi gaji yang diserahkan ini pun diserahkan secara bertahap setelah divalidasi secara bertahap. "Yang tervalidasi ini akan diserahkan secara bertahap yaitu sebanyak 2,5 juta per batch. Ini kita lakukan agar memudahkan melakukan rekonsiliasi, monitoring dan prinsip kehati-hatian," ujar Agus, Senin (24/8).

Sementara itu, Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah pun mengatakan data rekening calon penerima bantuan Rp 600 ribu yang diterima oleh Kemnaker ini akan diproses kembali oleh Kementerian Ketenagakerjaan untuk memastikan nomor rekening yang diterima sesuai dengan

Page 12: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

11

data-data yang ada. "Setelah 2,5 juta ini diserahkan, kami membutuhkan waktu untuk mengecek kesesuaian data yang disampaikan. Kami membutuhkan waktu. 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit," ujar Ida.

Nantinya setelah data tersebut diproses, data tersebut juga akan diserahkan kepada Kementerian Keuangan supaya dana bantuan Rp 600 ribu dicairkan. Dana BLT karyawan tersebut akan disalurkan ke bank penyalur atau bank pemerintah dan kemudian disalurkan ke rekening penerima program subsidi gaji.

Ida menargetkan, bantuan Rp 600 ribu atau subsidi gaji ini akan mulai disalurkan pada akhir Agustus. "Paling tidak akhir Agustus dicairkan," kata Ida.

Menurut Ida, pencairan dana bantuan Rp 600 ribu akan berlangsung secara bertahap. Pasalnya, data calon penerima bantuan BLT karyawan ini juga didapatkan secara bertahap.

Ida menargetkan minimal data yang diterima setiap minggu sebanyak 2,5 juta rekening sehingga pemerintah bisa menerima 15,7 juta data calon penerima di akhir September 2020.

Mengingat sampai saat ini nomor rekening calon penerima yang terkumpul baru sebanyak 13,7 juta, maka ada sekitar 2 juta nomor rekening lagi yang belum diterima BPJS Ketenagakerjaan. Agus pun meminta agar pemberi kerja segera menyetor seluruh data tersebut.

Adapun, untuk program bantuan subsidi gaji ini, pemerintah menyiapkan anggaran Rp 37,7 triliun. Penerima BLT karyawan ini akan menerima bantuan Rp 600 per bulan selama 4 bulan.

Pembayaran dana bantuan Rp 600 ribu dilakukan selama 2 tahap. Dengan demikian, setiap penerima BLT karyawan mendapatkan dana Rp 1,2 juta per penyaluran.

Jadi jangan khawatir, meski bantuan Rp 600 ribu batal cair secara serempak akhir bulan ini, program tersebut tetap berjalan..

Page 13: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

12

Judul Beda dengan Sri Mulyani, Menaker Bilang Subsidi Gaji Rp 600 Ribu Tertunda

Nama Media kumparan.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://kumparan.com/kumparanbisnis/beda-dengan-sri-mulyani-menaker-bilang-subsidi-gaji-rp-600-ribu-tertunda-1u4IWBlAJeN

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-25 08:15:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Ringkasan

Create Story Beda dengan Sri Mulyani, Menaker Bilang Subsidi Gaji Rp 600 Ribu Tertunda kumparanBISNIS Konten Redaksi kumparan Menteri Tenaga Kerja atau Menaker Ida Fauziyah mengungkapkan masih mengecek data 2,5 pekerja yang akan menjadi penerima subsidi gaji Rp 600 ribu untuk tahap I. Sementara sebelumnya Menteri Keuangan Sri Mulyani menyatakan, pencairan sudah dilakukan.

BEDA DENGAN SRI MULYANI, MENAKER BILANG SUBSIDI GAJI RP 600 RIBU TERTUNDA

Create Story Beda dengan Sri Mulyani, Menaker Bilang Subsidi Gaji Rp 600 Ribu Tertunda kumparanBISNIS Konten Redaksi kumparan Menteri Tenaga Kerja atau Menaker Ida Fauziyah mengungkapkan masih mengecek data 2,5 pekerja yang akan menjadi penerima subsidi gaji Rp 600 ribu untuk tahap I. Sementara sebelumnya Menteri Keuangan Sri Mulyani menyatakan, pencairan sudah dilakukan.

Dari total 15,7 juta pekerja yang jadi calon penerima subsidi gaji Rp 600 ribu per bulan, Kementerian Tenaga Kerja atau Kemnaker baru menerima data termasuk rekening dari 2,5 juta pekerja. Penyerahan data itu disampaikan Dirut BPJS Ketenagakerjaan, Agus Susanto ke Menaker, Senin (24/8).

"Kami membutuhkan waktu untuk mengecek kesesuaian data yang disampaikan Dirut BPJS Ketenagakerjaan. Data 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit, kami menargetkan bisa ditransfer dimulai akhir Agustus ini," kata Menaker.

Menurutnya, Kemnaker membutuhkan kehati-hatian dan akan melakukan check list untuk memastikan kesesuaian data yang ada. Sesuai petunjuk teknis, Kemnaker memiliki waktu empat hari untuk melakukan check list .

Page 14: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

13

Dalam hitungan kumparan , jika data 2,5 juta pekerja itu baru diterima Senin (24/8), maka proses pembayaran paling cepat baru dapat dilakukan pada Jumat (28/8) atau mundur tiga hari dari janji Pemerintah untuk membayarkan subsidi gaji Rp 600 ribu pada Selasa (25/8).

Ida Fauziyah melanjutkan, setelah diperoleh kesesuaian data, pihaknya baru dapat menyerahkan data tersebut ke Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) untuk bisa mencairkan uangnya yang akan disalurkan ke bank penyalur, yakni bank-bank Pemerintah.

"Jadi bank Pemerintah dan bank penyalur tersebut nanti akan ditransfer dipindahbukukan ke penerima program subsidi gaji. Kami merencanakan batch pertama 2,5 juta, mudah-mudahan 2,5 juta itu minimal per minggu sehingga dari 15,7 juta itu datanya bisa masuk pada akhir September 2020 nanti, " katanya.

Semula bantuan subsidi gaji Rp 600 ribu per bulan ini diperuntukkan bagi pekerja swasta yang bergaji di bawah Rp 5 juta per bulan. Namun setelah koordinasi rapat lintas Kementerian/ Lembaga, hal yang sama akan diberikan juga buat pegawai Pemerintah non-PNS yang tak menerima gaji ke-13 dan sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan.

"Saat ini telah tersedia data rekening calon penerima program subsidi upah/gaji sebanyak 13,7 juta dan masih ada 2 juta lagi data rekening pegawai Pemerintah non-PNS yang masih dalam proses validasi," kata Menaker .

Sementara itu Dirut BPJS Ketenagakerjaan Agus Susanto, menyatakan setelah dilakukan validasi secara berlapis, dari 13,7 juta data rekening pekerja hingga Senin (24/8), sudah terkumpul 10 juta rekening tervalidasi . Rekening-rekening para pekerja itu tersebar di 127 bank.

"Ini dilakukan, untuk memudahkan monitoring dan menerapkan prinsip kehati-hatian. Jadi kami serahkan ini batch pertama sebanyak 2,5 juta data penerima subsidi gaji ," kata Dirut BPJS Ketenagakerjaan itu.

Sri Mulyani Menaker Ida Fauziyah Subsidi Gaji Bantuan Rp 600 Ribu Pekerja2020 (c) PT Dynamo Media Network Version 1.1.266.

Page 15: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

14

Judul BLT Rp 600 Ribu Ditunda hingga Akhir Agustus, Ini Cara Cek Namamu Terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan

Nama Media tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.tribunnews.com/nasional/2020/08/25/blt-rp-600-ribu-ditunda-hingga-akhir-agustus-ini-cara-cek-namamu-terdaftar-di-bpjs-ketenagakerjaan

Jurnalis Sri Juliati

Tanggal 2020-08-25 08:08:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Ida Fauziyah (Menteri Tenaga Kerja) Kami menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Tenaga Kerja) Kalau dijuknisnya (petunjuk teknis) waktu paling lambat empat hari untuk melakukan check list. Jadi 2,5 juta (pekerja batch pertama) kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Tenaga Kerja) Kalau dijuknisnya (petunjuk teknis) waktu paling lambat empat hari untuk melakukan check list.

Ringkasan

Pemerintah resmi menunda penyaluran bantuan Rp 600 ribu bagi para pekerja swasta dengan gaji di bawah Rp 5 juta.

Penundaan penyaluran bantuan ini disampaikan Menteri Tenaga Kerja, Ida Fauziyah, Senin (24/8/2020).

Rencananya, bantuan yang langsung masuk ke rekening masing-masing pekerja itu cair pada Selasa (25/8/2020) hari ini.

BLT RP 600 RIBU DITUNDA HINGGA AKHIR AGUSTUS, INI CARA CEK NAMAMU TERDAFTAR DI BPJS KETENAGAKERJAAN

Pemerintah resmi menunda penyaluran bantuan Rp 600 ribu bagi para pekerja swasta dengan gaji di bawah Rp 5 juta.

Page 16: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

15

Penundaan penyaluran bantuan ini disampaikan Menteri Tenaga Kerja, Ida Fauziyah, Senin (24/8/2020).

Rencananya, bantuan yang langsung masuk ke rekening masing-masing pekerja itu cair pada Selasa (25/8/2020) hari ini.

Namun, Ida memastikan, pencairan bantuan Rp 600 ribu tetap akan dilakukan hingga akhir Agustus 2020.

"Kami menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini," ucapnya dikutip dari Kompas.com.

Politisi PKB itu mengungkapkan alasan kenapa penyaluran bantuan yang diberikan per dua bulan sekali itu, tertunda.

Rupanya, data yang diserahkan oleh BPJS Ketenagakerjaan kepada pemerintah sebanyak 2,5 juta nomor rekening pekerja yang tervalidasi harus dilakukan pengecekan kembali.

Diketahui, pada batch pertama pencairan bantuan diberikan kepada 2,5 juta karyawan terlebih dahulu, kemudian bertahap hingga 15,7 juta penerima.

"Kalau dijuknisnya (petunjuk teknis) waktu paling lambat empat hari untuk melakukan check list." "Jadi 2,5 juta (pekerja batch pertama) kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada," katanya.

Menurut Ida, karena 2,5 juta bukanlah angka yang kecil, maka pemerintah butuh waktu untuk mengeceknya.

Diketahui, bantuan senilai Rp 600 ribu akan diberikan kepada pekerja swasta dengan gaji di bawah Rp 5 juta.

Bantuan diberikan selama empat bulan, tapi dicairkan per dua bulan sekali dengan total bantuan senilai Rp 2,4 juta.

Artinya dalam sekali cair, para pekerja swasta akan menerima bantuan senilai Rp 1,2 juta.

Salah satu syarat dalam penerimaan bantuan Rp 600 ribu, karyawan swasta tersebut wajib terdaftar dan aktif dalam program jaminan sosial ketenagakerjaan BPJS Ketenagakerjaan .

Hal tersebut dibuktikan dengan nomor kartu kepesertaan.

Masyarakat dapat mengecek secara mandiri, kira-kira apakah namany ada dalam kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan atau tidak.

Berikut cara cek nama sekaligus mengecek apakah kepesertaan kita aktif atau tidak di BPJS Ketenagakerjaan, dikutip dari Kontan.co.id : Via aplikasi BPJSTK Mobile - Peserta harus mengunduh aplikasi BPJSTK Mobile di Android dan iOS - Setelah mengunduh, peserta harus melakukan registrasi terlebih dahulu untuk mendapatkan PIN.

- Syarat registrasi di aplikasi BPJSTK Mobile antara lain Nomor KPJ (ada di kartu BPJS Ketenagakerjaan ), NIK e-KTP, dan tanggal lahir, dan nama.

- Setelah terdaftar dan login, peserta dapat mengetahui status kepesertaan BPJAMSOSTEK.

- Kemudian pilih di "Kartu Digital".

- Setelah muncul tampilan kartu digital BPJS Ketenagakerjaan , klik di tampilan tersebut, bagian bawah akan terlihat status kepesertaan BPJS TK (aktif/tidak aktif).

Page 17: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

16

Via website Cara cek status kepesertaan dan saldo bisa dilakukan melalui laman https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/.

Apabila belum terdaftar di laman tersebut, bisa melakukan registrasi dengan cara:

a. Masuk ke https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/.

b. Pilih menu registrasi.

c. Isi formulir sesuai dengan data.

- Nomor KPJ Aktif - Nama - Tanggal lahir - Nomor e-KTP - Nama ibu kandung - Nomor ponsel dan email - Apabila berhasil, kamu akan mendapatkan PIN - PIN dikirim melalui email dan SMS dari nomor ponsel yang didaftarkan Sementara, berikut cara cek kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan via website.

- Masuk ke https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/.

- Masukkan alamat email di kolom user.

- Masukkan kata sandi.

- Setelah masuk, pilih menu layanan.

Via kantor BPJS Ketenagakerjaan Cara cek status kepesertaan yang paling tradisional adalah datang langsung ke kantor BPJS Ketenagakerjaan .

Peserta BPJS Ketenagakerjaan juga harus membawa persyaratan untuk mengecek kepesertaan.

(Tribunnews.com/Sri Juliati, Kompas.com.com/Ade Miranti Karunia, Kontan.co.id/Virdita Rizki Ratriani).

Page 18: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

17

Judul Kemenaker Terima 2,5 Juta Data Calon Penerima Subsidi Gaji

Nama Media republika.co.id

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://republika.co.id/berita/qflfax428/kemenaker-terima-25-juta-data-calon-penerima-subsidi-gaji

Jurnalis Ratna Puspita

Tanggal 2020-08-25 08:02:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Ringkasan

JAKARTA -- Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) telah menerima 2,5 juta data pekerja yang akan mendapatkan bantuan subsidi upah dalam gelombang I. Data 2,5 juta pekerja itu telah terverifikasi oleh BPJS Ketenagakerjaan (BP JAMSOSTEK).

KEMENAKER TERIMA 2,5 JUTA DATA CALON PENERIMA SUBSIDI GAJI

JAKARTA -- Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) telah menerima 2,5 juta data pekerja yang akan mendapatkan bantuan subsidi upah dalam gelombang I. Data 2,5 juta pekerja itu telah terverifikasi oleh BPJS Ketenagakerjaan (BP JAMSOSTEK).

"Kami menerima data calon penerima program subsidi gaji atau upah ini dari BPJS Ketenagakerjaan. Tadi Pak Dirut menyampaikan rekening yang sudah masuk 13,7 juta, masih ada 2 juta lagi yang masih dalam proses," kata Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah dalam acara penyerahan simbolis bersama Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan Agus Susanto di Kantor Kemenaker, Jakarta, Senin (24/8).

Karena proses validasi maka Kemenaker akan menerima 2,5 juta data dalam gelombang I penyerahan data. Menurut Menaker Ida, data itu juga akan diperiksa kesesuaiannya oleh Kemenaker untuk memastikan penerima adalah orang yang memenuhi syarat-syarat sebagai penerima.

Menurut Ida, dibutuhkan waktu untuk memeriksa kembali 2,5 juta data tersebut. Ia menegaskan bahwa waktu itu diperlukan sebagai bentuk kehati-hatian untuk memastikan data para penerima tersebut.

Ketika proses itu selesai maka dana bantuan Rp 600 ribu untuk empat bulan atau total Rp2,4 juta itu akan diserahkan kepada rekening penerima yang merupakan pekerja dengan gaji di bawah Rp 5 juta. "Kami butuh waktu, 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit. Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini," kata Ida.

Page 19: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

18

Menurut dia seluruh data 15,7 juta pekerja yang akan menerima bantuan itu diharapkan akan dapat terkumpul semua sampai akhir September 2020. Pemerintah sebelumnya merencanakan akan memberikan bantuan 15,7 juta pekerja swasta dan PNS honorer bergaji di bawah Rp5 juta. Calon penerima harus menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan paling lambat Juni 2020.

Page 20: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

19

Judul Ini Jadwal Pencairan Subsidi Gaji Rp 600.000 BPJS Ketenagakerjaan

Nama Media kompas.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://money.kompas.com/read/2020/08/25/074619026/ini-jadwal-pencairan-subsidi-gaji-rp-600000-bpjs-ketenagakerjaan

Jurnalis Muhammad Idris

Tanggal 2020-08-25 07:46:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziyah (Menaker) Kalau dijuknisnya (petunjuk teknis) waktu paling lambat 4 hari untuk melakukan check list. Jadi 2,5 juta (pekerja batch pertama) kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Kami butuh waktu 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit. Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Maka kami tadi menerima untuk batch pertama 2,5 juta. Nah, dari 2,5 juta ini kami akan melakukan check list untuk mengecek kesesuaian data yang ada

Ringkasan

Pemerintah memastikan untuk menunda pencairan program Bantuan Subsidi Upah (BSU) atau subsidi gaji Rp 600.000 . Rencana awalnya, tahap pertama pencairan subsidi gaji karyawan ini bisa diimplementasikan mulai 25 Agustus 2020.

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengatakan, penundaan terpaksa dilakukan untuk menambah waktu penyesuaian data yang diserahkan BP Jamsostek agar penerimanya tepat sasaran.

INI JADWAL PENCAIRAN SUBSIDI GAJI RP 600.000 BPJS KETENAGAKERJAAN

JAKARTA, - Pemerintah memastikan untuk menunda pencairan program Bantuan Subsidi Upah (BSU) atau subsidi gaji Rp 600.000 . Rencana awalnya, tahap pertama pencairan subsidi gaji karyawan ini bisa diimplementasikan mulai 25 Agustus 2020.

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengatakan, penundaan terpaksa dilakukan untuk menambah waktu penyesuaian data yang diserahkan BP Jamsostek agar penerimanya tepat sasaran.

Page 21: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

20

"Kalau dijuknisnya (petunjuk teknis) waktu paling lambat 4 hari untuk melakukan check list.

Jadi 2,5 juta (pekerja batch pertama) kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada," kata Ida dalam keterangannya, Senin (24/8/2020).

Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini menegaskan, pencairan bantuan pemerintah lewat subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan yang sempat tertunda ini akan mulai dilakukan pada akhir bulan ini.

"Kami butuh waktu 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit. Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini," terang Ida.

"Maka kami tadi menerima untuk batch pertama 2,5 juta. Nah, dari 2,5 juta ini kami akan melakukan check list untuk mengecek kesesuaian data yang ada," lanjut dia.

Pemerintah menyiapkan anggaran Rp 37,7 triliun untuk program bantuan subsidi gaji karyawan ( subsidi gaji 5 juta ). Total ada 15,7 juta peserta aktif BP Jamsostek yang ditargetkan sebagai calon penerima bantuan BLT BPJS Ketenagakerjaan .

Anggaran subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan berasal dari anggaran negara atau APBN. Bukan dialokasikan dari dana kelolaan BP Jamsostek yang berasal dari iuran pekerja.

BP Jamsostek hanya bertugas melakukan pengumpulan data penerima dari perusahaan pemberi kerja, sebelum kemudian menyalurkan dana dari pemerintah lewat rekening bank.

Bantuan Subsidi Upah tidak berlaku untuk pekerja yang berstatus sebagai karyawan BUMN dan PNS. Selain itu, bantuan pemerintah lewat rekening ini dilarang untuk mereka yang menerima manfaat Kartu Prakerja yang memang fokus untuk membantu korban PHK dan pengangguran.

Syarat penerima bantuan subsidi gaji Rp 600.000 adalah pekerja dengan kepesertaan aktif di BPJS ketenagakerjaan dengan iuran yang dibayarkan sampai bulan Juni 2020 alias tidak menunggak iuran.

Penerima subsidi gaji karyawan ini akan menerima bantuan Rp 600.000 per bulan selama 4 bulan. Pembayarannya dilakukan selama 2 tahap atau Rp 1,2 juta setiap penyaluran.

Sehingga total bantuan yang diterima masing-masing pekerja adalah Rp 2,4 juta.

Bantuan pemerintah ini (subsidi gaji 5 juta) diharapkan bisa jadi stimulus pertumbuhan ekonomi lewat peningkatan konsumsi rumah tangga.

Pencairan Bantuan Subsidi Upah dilakukan lewat tranfer ke rekening penerima sehingga karyawan calon penerima harus memiliki nomor rekening bank.

Bagi peserta BP Jamsostek yang tidak menggunakan rekening bank dalam penggajian alias masih menerima gaji bulanan dalam bentuk tunai, perusahaan pemberi kerja diminta melakukan koordinasi dengan bank dan BP Jamsostek Nomor rekening bank yang didaftarkan harus sesuai dengan penerima bantuan subsidi karyawan, status kepesertaan, dan status upah. Artinya, identitas yang ada di rekening bank harus sesuai dengan calon penerima bantuan.

(Sumber: /Rully R Ramly, Mutia Fauzia, Ade Miranti | Editor: Erlangga Djumena, Bambang P Djatmiko).

Page 22: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

21

Judul Catat! Ini Jadwal Baru Pencairan Bantuan 600 Ribu untuk Pekerja Swasta, Tak Jadi Disalurkan Hari Ini

Nama Media jabar.tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://jabar.tribunnews.com/2020/08/25/catat-ini-jadwal-baru-pencairan-bantuan-600-ribu-untuk-pekerja-swasta-tak-jadi-disalurkan-hari-ini

Jurnalis Yongky Yulius

Tanggal 2020-08-25 07:22:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziyah (Menaker) Kalau di juknisnya (petunjuk teknis) waktu paling lambat empat hari untuk melakukan check list

neutral - Ida Fauziyah (Menaker) Kalau di juknisnya (petunjuk teknis) waktu paling lambat empat hari untuk melakukan check list.

neutral - Ida Fauziyah (Menteri) Jadi 2,5 juta (pekerja batch pertama ). Kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada

neutral - Ida Fauziyah (Menaker) Jadi 2,5 juta (pekerja batch pertama ). Kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada.

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Kami butuh waktu 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit. Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini

Ringkasan

Bagi Anda pekerja swasta dengan gaji di bawah Rp 5 juta, sepertinya masih harus menunggu untuk menerima bantuan Rp 600 ribu dari pemerintah.

Pasalnya, bantuan Rp 600 ribu dari pemerintah tersebut tak jadi disalurkan pada 25 Agustus hari ini.

CATAT! INI JADWAL BARU PENCAIRAN BANTUAN 600 RIBU UNTUK PEKERJA SWASTA, TAK JADI DISALURKAN HARI INI

TRIBUNJABAR.ID - Bagi Anda pekerja swasta dengan gaji di bawah Rp 5 juta, sepertinya masih harus menunggu untuk menerima bantuan Rp 600 ribu dari pemerintah.

Page 23: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

22

Pasalnya, bantuan Rp 600 ribu dari pemerintah tersebut tak jadi disalurkan pada 25 Agustus hari ini.

Hal itu telah disampaikan oleh Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah .

Dia mengatakan, data yang diserahkan BPJamsostek kepada pemerintah sebanyak 2,5 juta nomor rekening yang tervalidasi, masih harus dilakukan pengecekan.

"Kalau di juknisnya (petunjuk teknis) waktu paling lambat empat hari untuk melakukan check list." katanya di Jakarta, Senin (24/8/2020), dikutip TribunJabar.id dari Kompas.com.

"Jadi 2,5 juta (pekerja batch pertama ). Kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada." Lebih lanjut Menteri Ida memastikan, penyaluran subsidi gaji untuk tahap pertama bakal disalurkan akhir Agustus ini.

Ada sebanyak 2,5 juta pekerja yang mendapatkan bantuan Rp 600 ribu itu pada tahap pertama.

"Kami butuh waktu 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit. Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini," ucapnya.

Adapun sampai saat ini, Menteri Ida mengatakan, rekening yang telah terdaftar untuk menerima bantuan tersebut sudah ada 13,7 juta jumlahnya.

Masih ada dua juta rekening lagi yang masih dalam proses.

Karena datanya itu masih membutuhkan validasi data dari BPJS Ketenagakerjaan," katanya.

Persyaratan Bantuan Rp 600 Ribu untuk Pekerja Swasta 1. Karyawan Swasta Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, penerima bantuan ini adalah warga yang berstatus sebagai karyawan atau pekerja swasta .

Diproritaskan, penerima bantuan ini adalah karyawan swasta yang masih aktif bekerja.

"Fokus bantuan pemerintah kali ini adalah 13,8 juta pekerja non-PNS dan BUMN," kata Ketua Pelaksana Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional, Erick Thohir dalam keterangan tertulisnya.

2. Gaji di Bawah Rp 5 Juta Penerima bantuan adalah karyawan swasta yang menerima gaji di bawah Rp 5 juta.

Angka gaji tersebut dilihat berdasarkan upah karyawan yang dilaporkan dan tercatat di BPJS Ketenagakerjaan.

3. Terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan Lebih lanjut lagi, penerima bantuan adalah karyawan swasta bergaji di bawah Rp 5 juta yang aktif terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan.

Deputi Direktur Bidang Hubungan Masyarakat dan Antar Lembaga BPJS Ketenagakerjaan, Irvansyah Utoh Banja mengatakan, pemerintah menggunakan data yang tercatat di lembaganya.

Utoh berujar, pihaknya berusaha menyelesaikan pengumpulan data nomor rekening tersebut sebelum September.

"Diharapkan pemberi kerja (perusahaan) dan tenaga kerja ikut proaktif menyampaikan data nomor rekening dimaksud sesuai skema dan kriteria pemerintah," kata Utoh, Minggu (9/8/2020) seperti dikutip dari Kontan..

Page 24: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

23

Judul Tahap I Sudah Cair, Begini Cara Mendapatkan Subsidi Gaji Rp 600 Ribu per Bulan

Nama Media kumparan.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://kumparan.com/kumparanbisnis/tahap-i-sudah-cair-begini-cara-mendapatkan-subsidi-gaji-rp-600-ribu-per-bulan-1u4IFpHwba5

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-25 07:09:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Ringkasan

Subsidi gaji Rp 600.000 per bulan yang dijanjikan pemerintah, sudah mulai disalurkan ke rekening pekerja per Senin (24/8). Stimulus tersebut menyasar pekerja dengan besaran gaji di bawah Rp 5 juta per bulan.

Menteri Keuangan Sri Mulyani menyebut proses pencairan tahap pertama senilai Rp 1,2 juta per orang atau untuk dua bulan, sudah mulai dilakukan.

TAHAP I SUDAH CAIR, BEGINI CARA MENDAPATKAN SUBSIDI GAJI RP 600 RIBU PER BULAN

Create Story Tahap I Sudah Cair, Begini Cara Mendapatkan Subsidi Gaji Rp 600 Ribu per Bulan kumparanBISNIS Konten Redaksi kumparan Subsidi gaji Rp 600.000 per bulan yang dijanjikan pemerintah, sudah mulai disalurkan ke rekening pekerja per Senin (24/8). Stimulus tersebut menyasar pekerja dengan besaran gaji di bawah Rp 5 juta per bulan.

Menteri Keuangan Sri Mulyani menyebut proses pencairan tahap pertama senilai Rp 1,2 juta per orang atau untuk dua bulan, sudah mulai dilakukan.

Berikut rangkuman informasi mengenai jumlah penerima, syarat, serta cara mendapatkan subsidi tersebut: Diberikan untuk 15,7 Juta Pekerja, per Orang Dapat Rp 2,4 Juta Menurut Sri Mulyani, pemerintah menyiapkan anggaran sebesar Rp 37,7 triliun untuk program subsidi gaji ini. Bantuan tersebut menyasar sebanyak 15,7 juta pekerja.

Setiap pekerja mendapatkan tambahan gaji sebesar Rp 600.000 per bulan selama empat bulan. Dana tersebut bakal ditransfer ke rekening pekerja tiap dua bulan sekali, sehingga pencairan tahap pertama untuk September-Oktober langsung diberikan sekaligus.

Syarat untuk mendapatkan subsidi: - Tercatat sebagai Warga Negara Indonesia - Terdaftar sebagai peserta aktif Jamsostek paling lambat bulan Juni 2020 - Aktif membayar Iuran BPJS

Page 25: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

24

Ketenagakerjaan hingga Juni 2020 - Upah yang dilaporkan harus di bawah Rp 5 juta - Bukan karyawan BUMN, lembaga negara, dan non ASN - Memiliki nomor rekening aktif.

Cara memeriksa status kepesertaan: Via SMS Peserta dapat mengirim pesan SMS ke nomor 2757.

Ketik Daftar(spasi) SALDO#NO _ KTP#TGL _LAHIR(DD-MM- YYYY )#NO_PESERTA#EMAIL(bila ada) lalu kirim ke 2757 Selanjutnya peserta dapat mengirim pesan dengan format SALDO (spasi) nomor peserta lalu kirim ke 2757.

Via Aplikasi BPJSTK Mobile Unduh aplikasi BPJSTK Mobile secara gratis.

Aplikasi ini tersedia di Android, iOs, dan Blackberry. Kemudian peserta harus melakukan registrasi.

Registrasi berguna agar peserta mendapatkan PIN. Setelah terdaftar dan bisa login maka peserta bisa langsung mengecek status kepesertaannya secara langsung.

Via Laman sso.

bpjsketenagakerjaan .go.id Anda bisa mengecek status kepesertaan Jamsostek melalui laman resmi sso.

bpjsketenagakerjaan .go.id.

BPJamsostek BPJS Ketenagakerjaan Subsidi Gaji2020 (c) PT Dynamo Media Network Version 1.1.266.

Page 26: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

25

Judul HRD Diminta Kumpulkan Data Rekening Penerima Subsidi Gaji

Nama Media republika.co.id

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://republika.co.id/berita/qflb06370/hrd-diminta-kumpulkan-data-rekening-penerima-subsidi-gaji

Jurnalis Ali Mansur

Tanggal 2020-08-25 07:03:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Ringkasan

Direktur Utama BPJS Ketengakerjaan Agus Susanto menyampaikan data rekening yang terkumpul dan diserahkan kepada Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) sebanyak 13,7 juta dari target semula sebanyak 15,7 juta calon penerima subsidi upah atau gaji. Artinya, masih ada 2 juta rekening pekerja yang belum terkumpul.

HRD DIMINTA KUMPULKAN DATA REKENING PENERIMA SUBSIDI GAJI

JAKARTA -- Direktur Utama BPJS Ketengakerjaan Agus Susanto menyampaikan data rekening yang terkumpul dan diserahkan kepada Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) sebanyak 13,7 juta dari target semula sebanyak 15,7 juta calon penerima subsidi upah atau gaji. Artinya, masih ada 2 juta rekening pekerja yang belum terkumpul.

"Saya minta bantuan para pemberi kerja/HRD agar segera mengumpulkan data rekening karyawannya untuk diserahkan ke BPJS Ketengakerjaan agar bisa memperoleh bantuan subsidi upah dari pemerintah, " pinta Agus dalam siaran pers yang diterima Republika.co.id, Senin (24/8).

Agus menambahkan, setelah dilakukan validasi secara berlapis, dari 13,7 juta data rekening pekerja, hingga Senin (24/8) ini, sudah terkumpul 10 juta rekening tervalidasi. Dari 10 juta rekening tervalidasi, akan diserahkan sebanyak 2,5 juta secara bertahap by batch . Kata Agus, hal ini dilakukan untuk memudahkan monitoring dan menerapkan prinsip kehati-hatian.

Agus mengungkapkan pihaknya harus melakukan validasi sebanyak 127 Bank yang dilakukan secara otomatis melalui sistem dalam jumlah besar dan membutuhkan waktu. "Jadi kami serahkan ini batch pertama sebanyak 2,5 juta data yang kami serahkan, " terang Agus.

Sementara itu, Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengatakan untuk tahap pertama Kemenaker menerima data dari BPJS Ketenagakerjaan sebanyak 2,5 juta rekening pekerja. Dari 2,5 juta data rekening ini, Kemnaker membutuhkan kehati-hatian dan akan melakukan check list untuk mengecek kesesuaian data yang ada. Sesuai petunjuk teknis (juknis), Kemnaker memiliki waktu empat hari untuk melakukan check list .

Page 27: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

26

"Kami membutuhkan waktu untuk mengecek kesesuaian data yang disampaikan Dirut BPJS Ketenagakerjaan. Data 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit, kami mentargetkan bisa ditransfer dimulai akhir Agustus ini," ungkap Ida.

Setelah diperoleh kesesuaian data, lanjut Menaker Ida, pihaknya akan menyerahkan data tersebut kepada Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) untuk bisa mencairkan uangnya yang akan disalurkan ke Bank penyalur yakni Bank-Bank Pemerintah. Kemudian Bank Pemerintah dan Bank penyalur tersebut nanti akan ditransfer dipindahbukukan ke penerima program subsidi upah/gaji.

"Kami merencanakan batch pertama 2,5 juta, mudah-mudahan 2,5 juta itu minimal per minggu sehingga dari 15,7 juta itu datanya bisa masuk pada akhir September 2020 nanti," kata politikus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tersebut..

Page 28: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

27

Judul Tolak Draft Omnibus Law, Massa Buruh Demo di DPR-Kemenko Perekonomian Hari Ini

Nama Media detik.com

Newstrend Omnibus Law

Halaman/URL https://news.detik.com/berita/5145248/tolak-draft-omnibus-law-massa-buruh-demo-di-dpr-kemenko-perekonomian-hari-ini

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-25 06:41:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Negatif

Narasumber

positive - Said Iqbal (Presiden KSPI) Sekitar puluhan ribu di DPR RI dan Kemenko Perekonomian dan ribuan lainnya di 20 provinsi serempak

neutral - Said Iqbal (Presiden KSPI) Jam 10.00 WIB di DPR RI. Sekitar 500-1000 orang di Kemenko Perekonomian pukul 10.00 WIB

neutral - Said Iqbal (Presiden KSPI) Imbauan melalui mobil komando dan bus peserta agar saat aksi physical distancing, pakai masker, dan bawa hand sanitizer

neutral - Said Iqbal (Presiden KSPI) Menolak omnibus law draft yang diserahkan pemerintah ke DPR RI dan mendukung langkah DPR RI yang telah membentuk tim perumus. Menolak pengesahan omnibus law draft pemerintah

positive - Said Iqbal (Presiden KSPI) Kami mendukung kesepahaman Tim Perumus dengan DPR RI agar draft RUU Cipta Kerja harus sesuai harapan buruh yaitu klaster ketenagakerjaan dikeluarkan dari ruu cipta kerja atau moderatnya UUK No 13 tidak dikurangi atau tidak dirubah

negative - Said Iqbal (Presiden KSPI) Sampai saat ini kami belum melihat apa strategi pemerintah dan DPR untuk menghindari PHK besar-besaran akibat covid-19 dan resesi ekonomi. Mereka seolah-olah tutup mata dengan adanya ancaman PHK yang sudah di depan mata, tetapi yang dilakukan justru ngebut membahas omnibus law

Ringkasan

Konfederasi Serikat Buruh Indonesia ( KSPI ) dkk akan melakukan demo di depan Gedung DPR RI dan kantor Kemenko Perekonomian hari ini untuk menolak draft omnibus law RUU Cipta Kerja yang diserahkan pemerintah kepada DPR. Massa aksi diperkirakan mancapai puluhan ribu orang.

Page 29: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

28

TOLAK DRAFT OMNIBUS LAW, MASSA BURUH DEMO DI DPR-KEMENKO PEREKONOMIAN HARI INI

Jakarta - Konfederasi Serikat Buruh Indonesia ( KSPI ) dkk akan melakukan demo di depan Gedung DPR RI dan kantor Kemenko Perekonomian hari ini untuk menolak draft omnibus law RUU Cipta Kerja yang diserahkan pemerintah kepada DPR. Massa aksi diperkirakan mancapai puluhan ribu orang.

"Sekitar puluhan ribu di DPR RI dan Kemenko Perekonomian dan ribuan lainnya di 20 provinsi serempak," kata Presiden KSPI Said Iqbal kepada wartawan, Senin (24/8/2020).

Said mengatakan buruh akan melakukan aksi sekitar pukul 10.00 WIB. Mereka akan langsung ke lokasi di depan Gedung DPR dan Kemenko Perekonomian.

"Jam 10.00 WIB di DPR RI. Sekitar 500-1000 orang di Kemenko Perekonomian pukul 10.00 WIB," ucap Said.

Said mengatakan koordinator aksi meminta peserta demo untuk senantiasa menjaga jarak selama aksi. Serta membawa hand sanitizer.

"Imbauan melalui mobil komando dan bus peserta agar saat aksi physical distancing, pakai masker, dan bawa hand sanitizer," katanya.

Said menyebut aksi tersebut bukanlah menolak pembahasan omnibus law RUU Cipta Kerja. Namun menolak pengesahan draft RUU Cipta Kerja yang dikirim oleh pemerintah kepada DPR.

"Menolak omnibus law draft yang diserahkan pemerintah ke DPR RI dan mendukung langkah DPR RI yang telah membentuk tim perumus. Menolak pengesahan omnibus law draft pemerintah," jelasnya.

Lebih lanjut, Said mengatakan pihaknya mendorong agar DPR menjalankan kesepakatan antara Tim Perumus omnibus law dengan serkat buruh. Serta mengeluarkan klaster ketenagakerjaan dari RUU Cipta Kerja.

"Kami mendukung kesepahaman Tim Perumus dengan DPR RI agar draft RUU Cipta Kerja harus sesuai harapan buruh yaitu klaster ketenagakerjaan dikeluarkan dari ruu cipta kerja atau moderatnya UUK No 13 tidak dikurangi atau tidak dirubah," katanya.

Diketahui, KSPI dkk akan melakukan demo hari ini di gedung DPR RI dan Kementerian Perekonomian. Para buruh akan menggelar demo menolak RUU Cipta Kerja 'omnibus law' dan PHK akibat virus Corona besok.

"Sampai saat ini kami belum melihat apa strategi pemerintah dan DPR untuk menghindari PHK besar-besaran akibat covid-19 dan resesi ekonomi. Mereka seolah-olah tutup mata dengan adanya ancaman PHK yang sudah di depan mata, tetapi yang dilakukan justru ngebut membahas omnibus law," kata Presiden KSPI Said Iqbal dalam keterangan tertulis, Senin (24/8).

(lir/idn) demo buruh kspi ruu cipta kerja omnibus law dpr kemenko perekonomian.

Page 30: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

29

Judul Tertunda, Kapan Bantuan Rp 600 Ribu ke Pegawai Jadi Cair?

Nama Media detik.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/5145211/tertunda-kapan-bantuan-rp-600-ribu-ke-pegawai-jadi-cair

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-25 06:31:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziyah (Menaker) Kalau di juknis-nya (petunjuk teknis) itu waktu paling lambat itu 4 hari untuk melakukan ceklis itu, jadi 2,5 juta, kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Kami merencanakan batch pertama 2,5 juta (pekerja), mudah-mudahan, 2,5 juta itu minimal per Minggu bisa kami lakukan sehingga dari 15,7 juta itu bisa masuk datanya pada akhir September 2020 ini untuk pembayaran tahap pertama. Kami butuh waktu 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit. Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini

neutral - Ida Fauziyah (Menaker) Nah dari 2,5 juta ini kami akan melakukan check list untuk mengecek kesesuaian data yang ada

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Nanti akan disalurkan ke bank penyalur dalam hal ini adalah bank-bank pemerintah, dari bank pemerintah, dari bank penyalur tersebut nanti akan ditransfer dipindah bukukan ke penerima program subsidi upah atau gaji

Ringkasan

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah meminta maaf kepada calon penerima bantuan Rp 600 ribu karena transfer dana tersebut tertunda dari yang semula diupayakan pada hari ini, 25 Agustus 2020.

Penyaluran bantuan kepada pekerja non PNS dan BUMN yang menjadi anggota BPJS Ketenagakerjaan itu mundur karena ada proses yang masih harus dilakukan oleh pemerintah.

TERTUNDA, KAPAN BANTUAN RP 600 RIBU KE PEGAWAI JADI CAIR?

Jakarta - Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah meminta maaf kepada calon penerima bantuan Rp 600 ribu karena transfer dana tersebut tertunda dari yang semula diupayakan pada hari ini, 25 Agustus 2020.

Page 31: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

30

Penyaluran bantuan kepada pekerja non PNS dan BUMN yang menjadi anggota BPJS Ketenagakerjaan itu mundur karena ada proses yang masih harus dilakukan oleh pemerintah.

Paling tidak setelah menerima data yang sudah divalidasi oleh BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK), pihaknya masih harus memastikan kesesuaian data tersebut yang memakan waktu paling lama 4 hari. Hari ini sudah diserahkan 2,5 juta data pekerja ke Kemnaker.

"Kalau di juknis-nya (petunjuk teknis) itu waktu paling lambat itu 4 hari untuk melakukan ceklis itu, jadi 2,5 juta, kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada," kata dia dalam konferensi pers di kantornya, Jakarta Selatan, Senin (24/8/2020).

Tapi pihaknya tetap mengupayakan agar para pekerja dengan gaji di bawah Rp 5 juta bisa menerima transferan pada akhir Agustus ini.

"Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini," tambahnya.

Bantuan tidak disalurkan secara serentak. Penjelasannya di halaman selanjutnya.

Penyaluran dilakukan bertahap minimal 2,5 juta penerima tiap minggunya dari total 15,7 juta orang. Itu akan diselesaikan hingga akhir September sebagai bantuan tahap pertama sebesar Rp 1,2 juta.

"Kami merencanakan batch pertama 2,5 juta (pekerja), mudah-mudahan, 2,5 juta itu minimal per Minggu bisa kami lakukan sehingga dari 15,7 juta itu bisa masuk datanya pada akhir September 2020 ini untuk pembayaran tahap pertama. Kami butuh waktu 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit. Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini," kata Ida.

Bantuan ini direncanakan akan disalurkan sebanyak 2 tahap dengan total bantuan per pekerja Rp 2,4 juta.

Ida menjelaskan data yang sudah diserahkan oleh BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) ke pihaknya ada 2,5 juta pekerja. Itu masuk ke batch pertama. Data tersebut masih perlu divalidasi kembali sehingga tidak bisa langsung dilakukan proses transfer.

"Nah dari 2,5 juta ini kami akan melakukan check list untuk mengecek kesesuaian data yang ada," sebutnya.

Setelah data divalidasi oleh pihaknya masih ada proses selanjutnya, yakni diserahkan ke KPPN untuk kemudian dicairkan ke bank penyalur. Lalu bank penyalur akan mentransfer bantuan Rp 600 ribu ke rekening pekerja.

"Nanti akan disalurkan ke bank penyalur dalam hal ini adalah bank-bank pemerintah, dari bank pemerintah, dari bank penyalur tersebut nanti akan ditransfer dipindah bukukan ke penerima program subsidi upah atau gaji," tambahnya.

(toy/eds) bantuan rp 600 ribu bantuan rp 600 ribu dari pemerintah bansos menteri ketenagakerjaan.

Page 32: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

31

Judul Lagi Didata, Bantuan Rp 600 Ribu Juga Bakal Sasar Guru Honorer

Nama Media detik.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/5145208/lagi-didata-bantuan-rp-600-ribu-juga-bakal-sasar-guru-honorer

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-25 06:30:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Isu guru honorer dimasukkan dalam manfaat, baik sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan dan di dalam proses penyempurnaan melalui database di Kemendikbud maupun KemenPAN-RB

Ringkasan

Pemerintah resmi menunda pencairan bantuan Rp 600.000 kepada 15,7 juta pegawai yang bergaji di bawah Rp 5 juta per bulan. Rencananya, para penerima ini akan menerima dua kali transferan masing-masing sebesar Rp 1,2 juta hingga selama empat bulan atau totalnya Rp 2,4 juta per orang.

LAGI DIDATA, BANTUAN RP 600 RIBU JUGA BAKAL SASAR GURU HONORER

Pemerintah resmi menunda pencairan bantuan Rp 600.000 kepada 15,7 juta pegawai yang bergaji di bawah Rp 5 juta per bulan. Rencananya, para penerima ini akan menerima dua kali transferan masing-masing sebesar Rp 1,2 juta hingga selama empat bulan atau totalnya Rp 2,4 juta per orang.

Seharusnya, pencairan akan dilakukan hari ini (25/8). Namun demikian pemerintah mengumumkan penundaan lantaran masih ada proses yang harus dilakukan pemerintah.

Bantuan yang dikenal dengan program bantuan subsidi upah (BSU) ini ditujukan kepada pegawai swasta atau pekerja formal yang yang aktif tercatat sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan alias BP Jamsostek. Namun demikian, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan bantuan Rp 600.000 ini juga akan diberikan kepada guru honorer.

Mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia ini mengatakan pihak Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) tengah mendata guru honorer yang berhak mendapatkan bantuan Rp 600 ribu.

Page 33: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

32

"Isu guru honorer dimasukkan dalam manfaat, baik sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan dan di dalam proses penyempurnaan melalui database di Kemendikbud maupun KemenPAN-RB," kata Sri Mulyani saat rapat kerja (raker) bersama Komisi XI DPR RI membahas perekembangan pemulihan ekonomi nasional (PEN), Senin (24/8/2020).

Perlu diketahui, kriteria penerima bantuan Rp 600 ribu tertuang dalam Peraturan Menteri Ketenagakerjaan nomor 14 tahun 2020. Adapun kriteria yang diterapkan antara lain pekerja merupakan Warga Negara Indonesia (WNI), masuk pada kategori pekerja Penerima Upah (PU), merupakan peserta BP Jamsostek aktif sampai dengan Juni 2020, dan memiliki upah terakhir di bawah Rp 5 juta sesuai data yang dilaporkan perusahaan dan tercatat pada BP Jamsostek.

Pemerintah telah menganggarkan Rp 37,7 triliun untuk program subsidi kepada 15,7 juta pekerja terdampak COVID-19. Untuk nominal yang akan diterima sejumlah Rp 600 ribu per bulan untuk 1 orang pekerja selama empat bulan, atau tiap pekerja mendapatkan total Rp 2,4 juta. Adapun skema pencairan atau transfer dana dilakukan 2 bulan sekaligus sebanyak dua kali..

Page 34: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

33

Judul Top 3: Guru Honorer Juga Terima Subsidi Gaji Rp 2,4 Juta

Nama Media liputan6.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.liputan6.com/bisnis/read/4338560/top-3-guru-honorer-juga-terima-subsidi-gaji-rp-24-juta

Jurnalis Maulandy Rizky Bayu Kencana

Tanggal 2020-08-25 06:30:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Ada isu guru honorer dimasukkan dalam daftar penerima manfaat, baik yang sudah terdaftar di dalam BP Jamsostek dan saat ini di dalam proses penyempurnaan melalui database di Kemendikbud maupun KemenPAN-RB

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Akan diluncurkan Bapak Presiden pada minggu ini yaitu bantuan produktif dan subsidi gaji yang sudah disiapkan dalam bentuk DIPA

neutral - Marlison Hakim (Kepala Departemen Pengelolaan BI) Pertama untuk kementerian atau lembaga. Siapa yang dapat lakukan penukaran, adalah pegawai kementerian atau lembaga dan instansi, dan dapat menyertakan kolega minimal 17 orang. Apakah keluarga atau karyawannya, minimal 17 orang

Ringkasan

Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati memastikan guru honorer menjadi salah satu penerima subsidi gaji sebesar Rp 600 ribu selama 4 bulan atau sekitar Rp 2,4 juta.

Sejauh ini, pihaknya tengah meminta kepada Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) untuk melakukan pendataan terhadap pegawai honorer yang memenuhi syarat.

TOP 3: GURU HONORER JUGA TERIMA SUBSIDI GAJI RP 2,4 JUTA

Jakarta - Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati memastikan guru honorer menjadi salah satu penerima subsidi gaji sebesar Rp 600 ribu selama 4 bulan atau sekitar Rp 2,4 juta.

Sejauh ini, pihaknya tengah meminta kepada Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) untuk melakukan pendataan terhadap pegawai honorer yang memenuhi syarat.

Page 35: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

34

Artikel mengenai subsidi gaji untuk guru honorer ini menjadi salah satu artikel yang banyak dibaca. Selain itu masih ada beberapa artikel lain yang layak untuk disimak.

Lengkapnya, berikut ini tiga artikel terpopuler di kanal bisnis pada Selasa 25 Agustus 2020: 1. Guru Honorer Juga Terima Subsidi Gaji Rp 2,4 Juta Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati memastikan guru honorer menjadi salah satu penerima subsidi gaji sebesar Rp 600.000 selama 4 bulan atau sekitar Rp 2,4 juta.

Sejauh ini, pihaknya tengah meminta kepada Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) untuk melakukan pendataan terhadap pegawai honorer yang memenuhi syarat.

"Ada isu guru honorer dimasukkan dalam daftar penerima manfaat, baik yang sudah terdaftar di dalam BP Jamsostek dan saat ini di dalam proses penyempurnaan melalui database di Kemendikbud maupun KemenPAN-RB," jelas Sri Mulyani saat rapat bersama Komisi XI, di DPR RI, Jakarta, Senin (24/8/2020).

Kendati begitu, dirinya tidak menjelaskan berapa jumlah pegawai atau guru honorer yang bakal mendapatkan subsidi gaji tersebut.

Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati memastikan pencairan program subsidi gaji Rp 2,4 juta atau Rp 600.000 per bulan kepada pegawai bergaji di bawah Rp 5 juta per bulan akan cari pada pekan ini. Hal itu disampaikannya dalam rapat kerja (raker) bersama Komisi XI DPR di Jakarta.

Sri Mulyani mengungkapkan, peluncuran program bantuan subsidi gaji tersebut nantinya akan dilakukan langsung oleh Presiden Joko Widodo bersamaan dengan bantuan produktif lainnya.

"Akan diluncurkan Bapak Presiden pada minggu ini yaitu bantuan produktif dan subsidi gaji yang sudah disiapkan dalam bentuk DIPA," kata Sri Mulyani, Senin (24/8).

Dia menjelaskan pencairan program bantuan untuk pegawai swasta dan bantuan produktif untuk UMKM, sebagai upaya pemerintah dalam mempercepat realisasi anggaran program PEN yang dialokasikan Rp 695,2 triliun. Program bantuan pegawai ini masuk ke klaster sektoral K/L dan pemerintah daerah yang dianggarkan Rp 106,05 triliun.

Bank Indonesia (BI) berkomitmen melakukan percepatan dan perluasan pengedaran uang Rp 75.000 Edisi Khusus Kemerdekaan. Pada tahap berikutnya, bank sentral bakal membuka proses pemesanan secara kolektif di kantor perwakilannya mulai Selasa besok, 25 Agustus 2020.

Kepala Departemen Pengelolaan BI Marlison Hakim menyampaikan, penyaluran kolektif ini bisa dilakukan oleh pegawai yang bekerja di kementerian/lembaga dan instansi, serta di korporasi atau asosiasi atau perkumpulan.

Marlison menyebutkan, persyaratan utama bagi calon pemesan yakni membawa minimal 17 orang untuk ikut menukarkan uang.

"Pertama untuk kementerian atau lembaga. Siapa yang dapat lakukan penukaran, adalah pegawai kementerian atau lembaga dan instansi, dan dapat menyertakan kolega minimal 17 orang. Apakah keluarga atau karyawannya, minimal 17 orang," jelasnya dalam sesi teleconference, Senin (24/8/2020).

.

Page 36: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

35

Judul Pencairan Subsidi Upah untuk Pekerja Masih Butuh Waktu

Nama Media koran-jakarta.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL http://www.koran-jakarta.com/pencairan-subsidi-upah-untuk-pekerja-masih-butuh-waktu/

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-25 06:30:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 10.000.000

News Value Rp 30.000.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Ringkasan

Tetapi, subsidi upah itu hanya diberikan kepada anggota aktif BPJS Ketenagakerjaan yang dibuktikan dengan nomor kartu kepesertaan.

Subsidi tersebut rencanannya dicairkan Selasa, 25 Agustus 2020. Namun, pemerintah melalui Kementerian Ketenagakerjaan menyebut pencairan bantuan tersebut masih perlu waktu.

PENCAIRAN SUBSIDI UPAH UNTUK PEKERJA MASIH BUTUH WAKTU

Tetapi, subsidi upah itu hanya diberikan kepada anggota aktif BPJS Ketenagakerjaan yang dibuktikan dengan nomor kartu kepesertaan.

Subsidi tersebut rencanannya dicairkan Selasa, 25 Agustus 2020. Namun, pemerintah melalui Kementerian Ketenagakerjaan menyebut pencairan bantuan tersebut masih perlu waktu.

Untuk mengupas hal tersebut, mewawancarai Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah. Berikut petikan wawancaranya.

Terakhir, kami menerima data calon penerima bantuan subsidi upah dari BPJS Ketenagakerjaan. Baru 13,7 juta yang sudah tervalidasi dan ada dua juta lagi yang belum. Jadi jumlahnya 15,7 juta dan totalnya sama dengan jumlah pekerja bergaji di bawah lima juta rupiah dan terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan.

Setelah data diserahkan, kami perlu mengecek. Kami butuh waktu.

Kami lakukan bertahap karena butuh validasi. Untuk tahap pertama, 2,5 juta rekening yang akan menerima bantuan. Kami juga terus cek kesesuaian data yang ada. Setelah selesai, kasih ke Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara untuk dicairkan, lalu disalurkan ke Himpunan Bank Milik Negara. Nanti akan ditransfer pindah bukukan.

Jadi, tiap tahapan itu disalurkan per minggu. Sehingga dari 15,7 juta rekening bisa selesai akhir September 2020.

Page 37: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

36

Kami butuh waktu. 2,5 juta rekening bukan angka sedikit. Kami menargetkan akhir bulan ini. Dalam petunjuk teknis, proses pengecekan butuh waktu minimal empat hari sebab kami butuh kehati-hatian.

Sekarang pegawai pemerintah non Pegawai Negeri Swasta (PNS) juga dapat. Selama yang bersangkutan peserta BPJS Ketenagakerjaan yang gajinya di bawah lima juta rupiah dan tidak menerima gaji ke-13.

Bantuan subsidi upah merupakan bentuk penghargaan kepada pekerja dan pemberi kerja atau perusahaan yang selama ini menjadi peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

Nantinya, subsidi upah yang diberikan sebesar 600 ribu rupiah selama empat bulan dengan total 2,4 juta rupiah. Untuk teknisnya diberikan setiap dua bulan dengan nominal setiap pembayaran sebesar 1,2 juta rupiah dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima dua bulan sekali.

Ada. Sanksi administrasi yang di dalamnya memuat teguran, denda, hingga penghentian layanan bagi perusahaan yang tidak mendaftarkan pekerjanya.

Pekerja yang tidak terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan dan pekerja yang ter-PHK akibat pandemi Covid-19, masih bisa juga mendapat bantuan sosial atau bantuan pemerintah lainnya. Bentuk bantuan yang bisa didapatkan adalah program padat karya dan program Kartu Prakerja. Sebagai informasi, program Kartu Prakerja saat ini telah masuk gelombang kelima.

Page 38: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

37

Judul Disnakertrans DIY Pantau Subsidi Upah Pekerja Terdampak Pandemi

Nama Media Kedaulatan Rakyat

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL Pg8

Jurnalis kedaulatan Rakyat

Tanggal 2020-08-25 06:28:00

Ukuran 176x148mmk

Warna Warna

AD Value Rp 26.928.000

News Value Rp 134.640.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Ariyanto Wibowo (Kepala Bidang Hubungan Industrial dan Perlindungan Tenaga Kerja Disnakertrans DIY) Kami berharap penyaluran bantuan subsidi itu dapat diberikan berdasarkan data yang akurat dan dapat dimanfaatkan oleh pekerja dengan bijaksana

positive - Ariyanto Wibowo (Kepala Bidang Hubungan Industrial dan Perlindungan Tenaga Kerja Disnakertrans DIY) Basis penerimanya adalah yang sudah terdaftar BPJS Ketenagakerjaan sesuai data per Juni 2020

neutral - Ariyanto Wibowo (Kepala Bidang Hubungan Industrial dan Perlindungan Tenaga Kerja Disnakertrans DIY) Sasaran sosialisasi saat ini sebagian besar untuk pekerja informal dan ada beberapa pekerja formal

positive - Irsyad Ade Irawan (Sekjen Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) DIY) Semua buruh adalah warga negara yang mengharapkan negara hadir di saat pandemi COVID-19 dengan kewajibannya untuk memberantas virus dan memperbaiki perekonomian buruh

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Subsidi upah diberikan selama empat bulan, diberikan per dua bulan sekali sebesar Rp 1,2 juta per dua bulan

Ringkasan

Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) memastikan memantau penyaluran bantuan subsidi upah (BSU) pekerja terdampak pandemi COVTD-19 sebesar Rp 600 ribu per bulan mulai 25 Agustus 2020.

"Kami berharap penyaluran bantuan subsidi itu dapat diberikan berdasarkan data yang akurat dan dapat dimanfaatkan oleh pekerja dengan bijaksana," kata Kepala Bidang Hubungan Industrial dan Perlindungan Tenaga Kerja Disnakertrans DIY Ariyanto Wibowo di Yogyakarta, Senin (24/8).

DISNAKERTRANS DIY PANTAU SUBSIDI UPAH PEKERJA TERDAMPAK PANDEMI

Page 39: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

38

Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) memastikan memantau penyaluran bantuan subsidi upah (BSU) pekerja terdampak pandemi COVTD-19 sebesar Rp 600 ribu per bulan mulai 25 Agustus 2020.

"Kami berharap penyaluran bantuan subsidi itu dapat diberikan berdasarkan data yang akurat dan dapat dimanfaatkan oleh pekerja dengan bijaksana," kata Kepala Bidang Hubungan Industrial dan Perlindungan Tenaga Kerja Disnakertrans DIY Ariyanto Wibowo di Yogyakarta, Senin (24/8).

Menurut dia, subsidi upah itu merupakan salah satu upaya pemerintah memberikan bantuan sosial bagi pekerja berpenghasilan di bawah Rp 5 juta per bulan agar mampu bertahan di masa pandemi COVID-19.

Ia mengatakan penyaluran bantuan itu sepenuhnya akan dilakukan oleh Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan karena akan ditujukan bagi pekerja yang sudah terdaftar peserta BPJS Ketenagakerjaan. "Basis penerimanya adalah yang sudah terdaftar BPJS Ketenagakerjaan sesuai data per Juni 2020," kata dia.

Sebelum memonitor penyalurannya, Bowo mengatakan, saat ini Disnakertrans DIY tengah menggencarkan sosialisasi mengenai BSU yang akan dikucurkan pemerintah selama empat bulan itu. "Sasaran sosialisasi saat ini sebagian besar untuk pekerja informal dan ada beberapa pekerja formal," kata dia.

Sekjen Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) DIY Irsyad

Ade Irawan berharap bantuan dari Kementerian Ketenagakerjaan itu mampu menjangkau pekerja terdampak COVID-19 secara menyeluruh baik yang telah terdaftar BPJS Ketenagakerjaan maupun yang belum terdaftar. Pasalnya, menurut Irsyad, buruh yang telah terdaftar kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan maupun yang belum terdaftar seluruhnya merupakan warga negara Indonesia yang taat membayar pajak serta sama-sama terdampak pandemi COVID-19.

Irsyad menyebutkan, berdasarkan data dari Bappeda DIY hingga 2019 tercatat dari 902.543 pekerja/buruh di DIY, hanya 367.723 buruh/pekerja yang menjadi peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan. Dengan demikian, menurut dia, akan ada 534.820 pekerja atau buruh yang seharusnya didaftarkan BPJS oleh perusahannya terancam tidak mendapatkan bantuan itu. "Semua buruh adalah warga negara yang mengharapkan negara hadir di saat pandemi COVID-19 dengan kewajibannya untuk memberantas virus dan memperbaiki perekonomian buruh," kata dia.

Sebelumnya, Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengatakan pemerintah akan mulai menyalurkan subsidi upah bagi penerima program tersebut pada 25 Agustus 2020. Anggaran total yang disiapkan untuk program subsidi upah tersebut sebesar Rp 37,7 triliun untuk 15 juta lebih pekerja yang menerima upah di bawah Rp 5 juta yang merupakan pekerja formal yang mendaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan. "Subsidi upah diberikan selama empat bulan, diberikan per dua bulan sekali sebesar Rp 1,2 juta per dua bulan," kata Menteri Ida Fauziyah. (ANTARA)

caption-

Pekerja di salah satu perusahaan kerajinan tangan di Kecamatan Prambanan, Sleman, DI Yogyakarta,

Page 40: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

39

Page 41: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

40

Judul Menaker: Pegawai Honorer Akan Dapat Subsidi Gaji Rp600.000

Nama Media harianjogja.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://news.harianjogja.com/read/2020/08/25/500/1048010/menaker-pegawai-honorer-akan-dapat-subsidi-gaji-rp600.000

Jurnalis Iim Fathimah Timorria

Tanggal 2020-08-25 06:27:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 7.500.000

News Value Rp 22.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Ringkasan

Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah menyebut subsidi gaji Rp600.000 yang diberikan kepada pekerja bergaji di bawah Rp5 juta per bulan tak terbatas hanya untuk pegawai pekerjaan swasta. Menurut dia, bantuan ini juga akan menyasar pegawai pemerintah non-pegawai negeri sipil atau honorer selama tercatat sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

MENAKER: PEGAWAI HONORER AKAN DAPAT SUBSIDI GAJI RP600.000

JAKARTA -- Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah menyebut subsidi gaji Rp600.000 yang diberikan kepada pekerja bergaji di bawah Rp5 juta per bulan tak terbatas hanya untuk pegawai pekerjaan swasta. Menurut dia, bantuan ini juga akan menyasar pegawai pemerintah non-pegawai negeri sipil atau honorer selama tercatat sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

"Setelah kami berkoordinasi lintas kementerian dan lembaga, kami memberikan kesempatan kepada pegawai pemerintah non-PNS yang tidak menerima gaji ke-13. Mereka berhak mendapat manfaat selama ikut serta BPJS Ketenagakerjaan," ucap Ida dalam konferensi pers, Senin (24/8/2020).

Ida mengemukakan bantuan tunai sendiri ditargetkan dapat mulai tersalur akhir Agustus ini. Pihaknya sendiri telah menerima 2,5 juta data rekening pekerja untuk penyaluran tahap pertama.

"Hari ini kami menerima 2,5 juta data rekening dan teknis validasi paling lama empat hari sejak data diserahkan oleh BPJS Ketenagakerjaan," lanjutnya.

Pada kesempatan yang sama, Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan Agus Susanto menyebutkan bahwa pihaknya telah menghimpun 13,7 juta rekening pekerja calon penerima bantuan. Sejauh ini, pihaknya tengah melakukan proses verifikasi dan pencocokan data rekening pekerja dengan basis data milik 127 bank.

"Dari 13,7 juta yang sudah tervalidasi 10 juta. Kami serahkan hari ini 2,5 juta secara bertahap untuk mempermudah rekonsiliasi dan monitoring," tutur Agus.

Page 42: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

41

Dia pun mengimbau agar para HRD perusahaan untuk segera melaporkan rekening pegawainya jika memenuhi kriteria penerima mengingat masih ada sekitar 2 juta calon penerima bantuan yang datanya belum diterima oleh BPJS Ketenagakerjaan.

"Masih ada 2 juta lagi tenaga kerja yang belum mengirimkan rekening. Oleh karena itu saya minta bantuan para pemberi kerja, perusahaan, HRD agar mengumpulkan nomor rekening karyawan agar bisa mendapat bantuan subsidi upah dari pemerintah," katanya.

Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia.

Page 43: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

42

Judul Berita Terpopuler: Pencairan Bantuan Rp 600 Ribu untuk Pekerja Swasta Ditunda, Tak Jadi Hari Ini

Nama Media jabar.tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://jabar.tribunnews.com/2020/08/25/berita-terpopuler-pencairan-bantuan-rp-600-ribu-untuk-pekerja-swasta-ditunda-tak-jadi-hari-ini

Jurnalis Yongky Yulius

Tanggal 2020-08-25 06:25:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziyah (Menaker) Kalau di juknisnya (petunjuk teknis) waktu paling lambat empat hari untuk melakukan check list . Jadi 2,5 juta (pekerja batch pertama) kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Kami butuh waktu, 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit. Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini

neutral - Ida Fauziyah (Menaker) Calon penerima subsidi gaji atau upah dari BPJS Ketenagakerjaan tadi Pak Dirut (BPJamsostek) menyampaikan rekening yang sudah masuk 13,7 juta. Masih ada dua juta lagi yang masih dalam proses. Karena datanya itu masih membutuhkan validasi data dari BPJS Ketenagakerjaan

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Maka kami tadi menerima untuk batch pertama 2,5 juta. Nah, dari 2,5 juta ini kami akan melakukan check list untuk mengecek kesesuaian data yang ada

Ringkasan

Karyawan atau pekerja swasta bergaji di bawah Rp 5 juta sepertinya harus menunggu beberapa hari lagi cairnya bantuan Rp 600 ribu dari pemerintah. Semula, bantuan tersebut direncanakan disalurkan pada Selasa (25/8/2020).

BERITA TERPOPULER: PENCAIRAN BANTUAN RP 600 RIBU UNTUK PEKERJA SWASTA DITUNDA, TAK JADI HARI INI

TRIBUNJABAR.ID, JAKARTA - Karyawan atau pekerja swasta bergaji di bawah Rp 5 juta sepertinya harus menunggu beberapa hari lagi cairnya bantuan Rp 600 ribu dari pemerintah. Semula, bantuan tersebut direncanakan disalurkan pada Selasa (25/8/2020).

Page 44: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

43

Namun, Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), Ida Fauziyah, mengatakan, bantuan subsidi upah (BSU) dari pemerintah untuk 15,7 juta pekerja yang dijadwalkan pada 25 Agustus tertunda penyalurannya. Dengan alasan, data yang diserahkan oleh BPJamsostek kepada pemerintah sebanyak 2,5 juta nomor rekening pekerja yang tervalidasi harus dilakukan kembali pengecekan.

"Kalau di juknisnya (petunjuk teknis) waktu paling lambat empat hari untuk melakukan check list . Jadi 2,5 juta (pekerja batch pertama) kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada," katanya di Jakarta, Senin (24/8/2020).

Kendati tertunda, Ida tetap memastikan penyaluran subsidi gaji atau BLT untuk tahap pertama sebanyak 2,5 juta pekerja bakal disalurkan akhir Agustus ini.

"Kami butuh waktu, 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit. Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini," ucapnya.

Untuk total nomor rekening pekerja yang telah melaporkan kepada BPJamsostek hingga hari ini tercatat sebanyak 13,7 juta. Masih tersisa 2 juta rekening lagi yang masih dalam proses.

"Calon penerima subsidi gaji atau upah dari BPJS Ketenagakerjaan tadi Pak Dirut (BPJamsostek) menyampaikan rekening yang sudah masuk 13,7 juta. Masih ada dua juta lagi yang masih dalam proses. Karena datanya itu masih membutuhkan validasi data dari BPJS Ketenagakerjaan," ucapnya.

"Maka kami tadi menerima untuk batch pertama 2,5 juta. Nah, dari 2,5 juta ini kami akan melakukan check list untuk mengecek kesesuaian data yang ada," lanjut dia.

Sebagai informasi, pemerintah telah menganggarkan Rp 37,7 triliun untuk program subsidi pekerja terdampak Covid-19. Untuk nominal yang akan diterima nantinya ditentukan sejumlah Rp 600 ribu per bulan untuk satu orang pekerja selama empat bulan.

Tiap pekerja bisa mendapatkan total Rp 2,4 juta.

Adapun skema pencairan atau transfer dana dilakukan dua bulan sekaligus sebanyak dua kali.

Page 45: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

44

Judul Disnakertrans dan Energi Gelar Pelatihan Kerja

Nama Media Pos Kota

Newstrend Pelatihan Pekerja

Halaman/URL Pg3

Jurnalis Ta

Tanggal 2020-08-25 06:09:00

Ukuran 84x76mmk

Warna Hitam/Putih

AD Value Rp 7.560.000

News Value Rp 22.680.000

Kategori Ditjen Binalattas

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Andri Yansyah (Kepala Disnakertrans dan Energi) Kenapa kami libatkan, karena kami melihat saat ini tenaga kerja untuk bidang ini cukup tinggi

positive - Andri Yansyah (Kepala Disnakertrans dan Energi) Diharapkan dengan semua ini, angka pengangguran yang ada di DKI terus berkurang

negative - Edward Pryadi (Direktur Pemasaran PT Vinilon) Jangan sampai air tidak ada dan alat tak berfungsi dengan baik karena pemasangan pipa tak dilakukan dengan baik

Ringkasan

Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi DKI, kembali memberikan pelatihan kerja yang melibatkan pihak ketiga. Kali ini, Senin (24/8), pelatihan penyambungan pipa polimer dengan fusi panas mulai dilaksanakan hingga 11 September mendatang.

Kepala Disnakertrans dan Energi, Andri Yansyah mengatakan, pelatihan melibatkan PT Vinilon sebagai salah satu produsen pipa terbesar di Indonesia. "Kenapa kami libatkan, karena kami melihat saat ini tenaga kerja untuk bidang ini cukup tinggi," katanya, Senin (24/8).

Andri menjelaskan pelatihan diikuti 20 instruktur dari seluruh Pus,at Pelatihan

DISNAKERTRANS DAN ENERGI GELAR PELATIHAN KERJA

Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi dan Energi DKI, kembali memberikan pelatihan kerja yang melibatkan pihak ketiga. Kali ini, Senin (24/8), pelatihan penyambungan pipa polimer dengan fusi panas mulai dilaksanakan hingga 11 September mendatang.

Kepala Disnakertrans dan Energi, Andri Yansyah mengatakan, pelatihan melibatkan PT Vinilon sebagai salah satu produsen pipa terbesar di Indonesia. "Kenapa kami libatkan, karena kami melihat saat ini tenaga kerja untuk bidang ini cukup tinggi," katanya, Senin (24/8).

Page 46: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

45

Andri menjelaskan pelatihan diikuti 20 instruktur dari seluruh Pus,at Pelatihan

Daerah di lima wilayah kota. Semuanya diberikan ilmu dari ahlinya pipa, agar nantinya bisa disalurkan kepada peserta lainnya. "Diharapkan dengan semua ini, angka pengangguran yang ada di DKI terus berkurang," ungkapnya.

Sementara itu, Direktur Pemasaran PT Vinilon, Ed-ward Pryadi menambahkan, pihaknya ikut andil dalam program kolaborasi agar nantinya bisa melatih tenaga perpi-paan. Salah satu contoh yang terlihat adalah banyaknya pemasangan pipa ditengah pan-demi Covid-19. "Jangan sampai air tidak ada dan alat tak berfungsi dengan baik karena pemasangan pipa tak dilakukan dengan baik," ungkapnya, (ifand/ta)

Page 47: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

46

Judul Ribuan Pekerja Kembali Kepung DPR

Nama Media Pos Kota

Newstrend Omnibus Law

Halaman/URL Pg1&11

Jurnalis Ird

Tanggal 2020-08-25 06:05:00

Ukuran 218x76mmk

Warna Hitam/Putih

AD Value Rp 19.620.000

News Value Rp 196.200.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Negatif

Narasumber

positive - Said lqbal (Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia) Kami akan menggelar aksi unjukrasa di DPR dan kantor Menko Perekonomian

negative - Said lqbal (Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia) Mereka seolah-olah tutup mata dengan adanya ancaman PHK yang sudah di depan mata, tetapi yang dilakukan justru ngebut membahas omnibus law

positive - Said lqbal (Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia) Beberapa provinsi yang akan melakukan aksi antara lain, Jawa Barat di Gedung Sate Bandung, Banten di Serang, Jawa Tengah di Semarang, Jawa Timur di Gedung Grahadi Surabaya

positive - Said lqbal (Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia) Bilamana DPR dan Pemerintah tetap memaksa untuk pengesahan RUU Cipta Kerja, saya pastikan, aksi pekerja/buruh dan elemen masyarakat sipil'yang lain akan semakin membesar

Ringkasan

Hari ini, Selasa ini (25/8) ribuan buruh rencananya kembali mengepung Gedung DPR di Jl Gatot Subroto, Jakpus. Mereka juga menggelar aksi demo di kantor Menko Perekonomian di Jl Lapangan Banteng, Jakpus. Masyarakat lebih menghindari titik-titik kemacetan.

"Kami akan menggelar aksi unjukrasa di DPR dan kantor Menko Perekonomian," kata Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said lqbal, Senin (24/8).

RIBUAN PEKERJA KEMBALI KEPUNG DPR

Kantor Menko Perekonomian Juga Disambangi. Hari ini, Selasa ini (25/8) ribuan buruh rencananya kembali mengepung Gedung DPR di Jl Gatot Subroto, Jakpus. Mereka juga menggelar aksi demo di kantor Menko Perekonomian di Jl Lapangan Banteng, Jakpus. Masyarakat lebih menghindari titik-titik kemacetan.

Page 48: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

47

"Kami akan menggelar aksi unjukrasa di DPR dan kantor Menko Perekonomian," kata Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said lqbal, Senin (24/8).

Dalam aksinya di dua lokasi ini, para pekerja/buruh mengusung dua tuntutan. Menolak omnibus law RUU Cipta Kerja (Ciptakert) dan PHK dampak dari Covid-19.

TUTUP MATA

Aksi unjukrasa ini digelar, karena para pekerja/buruh belum melihat strategi pemerintah dan DPR menghindari PHK besar-besaran, akibat Covid-19 dan resesi ekonomi.

"Mereka seolah-olah tutup mata dengan adanya ancaman PHK yang sudah di depan mata, tetapi yang dilakukan justru ngebut membahas omnibus law," tandasnya.

la menilai omnibus law RUU Ciptaker sangat merugikan pekerja/ buruh, karena menghapus upah minimum yaitu UMK dan UMSK dan memberlakukan upah per jam di bawah upah minimum, mengurangi nilai pesangon dengan menghilangkan uang penggantian hak dan mengurangi uang penghargaan masa kerja, penggunaan buruh outsorcing dan buruh kontrak seumur hidup untuk semua jenis pekerjaan, waktu kerja yang eksploitatif dan menghapus beberapa jenis hak cuti buruh serta menghapus hak upah saat cuti.

Omnibus law RUU Ciptaker ini justru mempermudah masuknya TKA buruh kasar di Indonesia tanpa izin tertulis menteri, mereduksi jaminan kesehatan dan pensiun buruh dengan sistem outsourcing seumur hidup.

Selain itu juga memudahnya PHK sewenang-wenang tanpa izin pengadilan perburuhan, menghapus beberapa hak perlindungan bagi pekerja perempuan, dan hilangnya beberapa sanksi pidana untuk pengusaha ketika tidak membayar upah minimum dan hak buruh lainnya.

STOP PEMBAHASAN

Karena itu, KSPI meminta agar pembahasan omnibus law distop atau dihentikan. Selanjutnya pemerintah dan DPR fokus menyelesaikan permasalahan yang terjadi sebagai dampak covid-19.

Menurut Said lqbal, selain di Jakarta, aksi kali ini juga dilakukan serentak di 20 provinsi pada tanggal 25 Agustus 2020. Selain di Jakarta, aksi serupa juga akan digelar di berbagai daerah dengan mengusung isu yang sama. "Beberapa provinsi yang akan melakukan aksi antara lain, Jawa Barat di Gedung Sate Bandung, Banten di Serang, Jawa Tengah di Semarang, Jawa Timur di Gedung Grahadi Surabaya," kata Said lqbal.

Juga di Aceh, Sumatera Barat, Sumatera Utara, Bengkulu, Riau, Batam, Lampung, Banjarmasin, Samarinda, Gorontalo, Makasar, Manado, Kendari, Mataram, Maluku, Ambon, Papua, dan sebagainya.

"Bilamana DPR dan Pemerintah tetap memaksa untuk pengesahan RUU Cipta Kerja, saya pastikan, aksi pekerja/buruh dan elemen masyarakat sipil'yang lain akan semakin membesar," katanya, (rizal/bi/ird)

Page 49: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

48

Page 50: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

49

Judul Pencairan Bantuan Subsidi Upah Karyawan Rp 600.000 Ditunda

Nama Media kompas.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.kompas.com/tren/read/2020/08/25/060000365/pencairan-bantuan-subsidi-upah-karyawan-rp-600000-ditunda

Jurnalis Ahmad Naufal Dzulfaroh

Tanggal 2020-08-25 06:00:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Irvansyah Utoh Banja (Deputi Direktur Bidang Hubungan Masyarakat dan Antar Lembaga BPJS Ketenagakerjaan) Belum (dicairkan)

neutral - Agus Susanto (Direktur Utama BPJAMSOSTEK) Dari target calon penerima BSU sebanyak 15.7 juta, saat ini telah terkumpul sebanyak 13,7 juta nomor rekening, dan sudah kami validasi berlapis hingga 3 tahap, hingga jumlah data yang tervalidasi mencapai 10 juta

neutral - Agus Susanto (Direktur Utama BPJAMSOSTEK) Dari jumlah tersebut kami serahkan pada tahap pertama sebanyak 2,5 juta data peserta

neutral - Agus Susanto (Direktur Utama BPJAMSOSTEK) Kami tidak henti-hentinya mengimbau kepada perusahaan untuk segera menyerahkan data terkini para pekerja yang mencakup nomor rekening aktif atas nama pekerja, paling lambat tanggal 30 Agustus 2020

neutral - Agus Susanto (Direktur Utama BPJAMSOSTEK) Begitu pula dengan nomor rekening yang tidak valid, kami kembalikan kepada perusahaan untuk dikonfirmasi kembali kepada pekerjanya dan akan kami lakukan validasi ulang

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Data batch pertama BSU sebanyak 2,5 juta ini akan di checklist untuk mengecek kesesuaian data yang ada, setelah itu baru akan kami serahkan kepada KPPN untuk nanti akan disalurkan ke bank penyalur, dalam hal ini adalah bank-bank pemerintah

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Dari bank pemerintah tersebut nanti akan ditransfer ke penerima program Bantuan Subsidi Upah

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Pegawai pemerintah non PNS, sepanjang dia menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan, maka dia memang termasuk yang menerima program bantuan perintah ini

Ringkasan

Bantuan Subsidi Upah sebesar Rp 600.000 untuk pekerja dengan gaji di bawah Rp 5 juta rencananya akan dicairkan mulai hari ini.

Page 51: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

50

Namun Deputi Direktur Bidang Hubungan Masyarakat dan Antar Lembaga BPJS Ketenagakerjaan Irvansyah Utoh Banja mengatakan, proses pencairan Bantuan Subsidi Upah (BSU) belum bisa dilakukan hari ini, Selasa (25/8/2020).

PENCAIRAN BANTUAN SUBSIDI UPAH KARYAWAN RP 600.000 DITUNDA

Bantuan Subsidi Upah sebesar Rp 600.000 untuk pekerja dengan gaji di bawah Rp 5 juta rencananya akan dicairkan mulai hari ini. Namun Deputi Direktur Bidang Hubungan Masyarakat dan Antar Lembaga BPJS Ketenagakerjaan Irvansyah Utoh Banja mengatakan, proses pencairan Bantuan Subsidi Upah (BSU) belum bisa dilakukan hari ini, Selasa (25/8/2020).

"Belum (dicairkan)," kata Irvansyah kepada Kompas.com, Senin (24/8/2020).

Meskipun belum jadi dicairkan hari ini, Irvansyah memastikan proses penyaluran Bantuan Subsidi Upah (BSU) oleh Pemerintah kepada pekerja peserta BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) terus berjalan.

Pihaknya menjelaskan, saat ini BPJAMSOSTEK telah memberikan data calon penerima BSU untuk gelombang pertama sebanyak 2,5 juta pekerja pada Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) RI pada Senin (24/8) di Kantor Menteri Ketenagakerjaan.

Direktur Utama BPJAMSOSTEK Agus Susanto mengatakan, penyerahan dilakukan secara bertahap sesuai kesepakatan dengan Kemenaker.

Hal itu untuk mempermudah proses rekonsiliasi, monitoring dan mempertimbangkan prinsip kehati-hatian dalam pelaksanaan program BSU.

"Dari target calon penerima BSU sebanyak 15.7 juta, saat ini telah terkumpul sebanyak 13,7 juta nomor rekening, dan sudah kami validasi berlapis hingga 3 tahap, hingga jumlah data yang tervalidasi mencapai 10 juta," kata Agus dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Senin.

"Dari jumlah tersebut kami serahkan pada tahap pertama sebanyak 2,5 juta data peserta," sambung dia.

Gelombang penyerahan data berikutnya akan dilakukan secara bertahap (batch) hingga seluruh rekening pekerja yang telah tervalidasi bisa menerima haknya.

Agus menuturkan, masih ada sekitar 2 juta pekerja yang nomor rekeningnya belum diterima oleh BPJAMSOSTEK.

"Kami tidak henti-hentinya mengimbau kepada perusahaan untuk segera menyerahkan data terkini para pekerja yang mencakup nomor rekening aktif atas nama pekerja, paling lambat tanggal 30 Agustus 2020," tutur dia.

"Begitu pula dengan nomor rekening yang tidak valid, kami kembalikan kepada perusahaan untuk dikonfirmasi kembali kepada pekerjanya dan akan kami lakukan validasi ulang," tambahnya.

Saat menerima data tersebut, Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan bahwa pihaknya akan melakukan pengecekan data sebelum menyerahkannya kepada KPPN.

"Data batch pertama BSU sebanyak 2,5 juta ini akan di checklist untuk mengecek kesesuaian data yang ada, setelah itu baru akan kami serahkan kepada KPPN untuk nanti akan disalurkan ke bank penyalur, dalam hal ini adalah bank-bank pemerintah," jelas Ida.

Page 52: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

51

"Dari bank pemerintah tersebut nanti akan ditransfer ke penerima program Bantuan Subsidi Upah," sambungnya.

Menurut Ida, Kemnaker membutuhkan waktu 4 hari untuk melakukan pengecekan data yang diberikan oleh BPJAMSOSTEK demi mengedepankan prinsip kehati-hatian.

Ida memastikan bahwa pegawai non-ASN akan mendapatkan BSU, sepanjang terdaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan.

"Pegawai pemerintah non PNS, sepanjang dia menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan, maka dia memang termasuk yang menerima program bantuan perintah ini," jelas Ida.

.

Page 53: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

52

Judul Pencairan Bantuan Subsidi Upah Karyawan Rp 600.000 Diundur

Nama Media kompas.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.kompas.com/tren/read/2020/08/25/060000365/pencairan-bantuan-subsidi-upah-karyawan-rp-600.000-diundur

Jurnalis Ahmad Naufal Dzulfaroh

Tanggal 2020-08-25 06:00:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Irvansyah Utoh Banja (Deputi Direktur Bidang Hubungan Masyarakat dan Antar Lembaga BPJS Ketenagakerjaan) Belum (dicairkan)

neutral - Agus Susanto (Direktur Utama BPJAMSOSTEK) Dari target calon penerima BSU sebanyak 15.7 juta, saat ini telah terkumpul sebanyak 13,7 juta nomor rekening, dan sudah kami validasi berlapis hingga 3 tahap, hingga jumlah data yang tervalidasi mencapai 10 juta

neutral - Agus Susanto (Direktur Utama BPJAMSOSTEK) Dari jumlah tersebut kami serahkan pada tahap pertama sebanyak 2,5 juta data peserta

neutral - Agus Susanto (Direktur Utama BPJAMSOSTEK) Kami tidak henti-hentinya mengimbau kepada perusahaan untuk segera menyerahkan data terkini para pekerja yang mencakup nomor rekening aktif atas nama pekerja, paling lambat tanggal 30 Agustus 2020

neutral - Agus Susanto (Direktur Utama BPJAMSOSTEK) Begitu pula dengan nomor rekening yang tidak valid, kami kembalikan kepada perusahaan untuk dikonfirmasi kembali kepada pekerjanya dan akan kami lakukan validasi ulang

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Data batch pertama BSU sebanyak 2,5 juta ini akan di checklist untuk mengecek kesesuaian data yang ada, setelah itu baru akan kami serahkan kepada KPPN untuk nanti akan disalurkan ke bank penyalur, dalam hal ini adalah bank-bank pemerintah

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Dari bank pemerintah tersebut nanti akan ditransfer ke penerima program Bantuan Subsidi Upah

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Pegawai pemerintah non PNS, sepanjang dia menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan, maka dia memang termasuk yang menerima program bantuan perintah ini

Ringkasan

Bantuan Subsidi Upah sebesar Rp 600.000 untuk pekerja dengan gaji di bawah Rp 5 juta rencananya akan dicairkan mulai hari ini.

Page 54: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

53

Namun Deputi Direktur Bidang Hubungan Masyarakat dan Antar Lembaga BPJS Ketenagakerjaan Irvansyah Utoh Banja mengatakan, proses pencairan Bantuan Subsidi Upah (BSU) belum bisa dilakukan hari ini, Selasa (25/8/2020).

PENCAIRAN BANTUAN SUBSIDI UPAH KARYAWAN RP 600.000 DIUNDUR

Bantuan Subsidi Upah sebesar Rp 600.000 untuk pekerja dengan gaji di bawah Rp 5 juta rencananya akan dicairkan mulai hari ini.

Namun Deputi Direktur Bidang Hubungan Masyarakat dan Antar Lembaga BPJS Ketenagakerjaan Irvansyah Utoh Banja mengatakan, proses pencairan Bantuan Subsidi Upah (BSU) belum bisa dilakukan hari ini, Selasa (25/8/2020).

"Belum (dicairkan)," kata Irvansyah kepada Kompas.com, Senin (24/8/2020).

Meskipun belum jadi dicairkan hari ini, Irvansyah memastikan proses penyaluran Bantuan Subsidi Upah (BSU) oleh Pemerintah kepada pekerja peserta BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) terus berjalan.

Pihaknya menjelaskan, saat ini BPJAMSOSTEK telah memberikan data calon penerima BSU untuk gelombang pertama sebanyak 2,5 juta pekerja pada Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) RI pada Senin (24/8) di Kantor Menteri Ketenagakerjaan.

Direktur Utama BPJAMSOSTEK Agus Susanto mengatakan, penyerahan dilakukan secara bertahap sesuai kesepakatan dengan Kemenaker.

Hal itu untuk mempermudah proses rekonsiliasi, monitoring dan mempertimbangkan prinsip kehati-hatian dalam pelaksanaan program BSU.

"Dari target calon penerima BSU sebanyak 15.7 juta, saat ini telah terkumpul sebanyak 13,7 juta nomor rekening, dan sudah kami validasi berlapis hingga 3 tahap, hingga jumlah data yang tervalidasi mencapai 10 juta," kata Agus dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Senin.

"Dari jumlah tersebut kami serahkan pada tahap pertama sebanyak 2,5 juta data peserta," sambung dia.

Gelombang penyerahan data berikutnya akan dilakukan secara bertahap (batch) hingga seluruh rekening pekerja yang telah tervalidasi bisa menerima haknya.

Agus menuturkan, masih ada sekitar 2 juta pekerja yang nomor rekeningnya belum diterima oleh BPJAMSOSTEK.

"Kami tidak henti-hentinya mengimbau kepada perusahaan untuk segera menyerahkan data terkini para pekerja yang mencakup nomor rekening aktif atas nama pekerja, paling lambat tanggal 30 Agustus 2020," tutur dia.

"Begitu pula dengan nomor rekening yang tidak valid, kami kembalikan kepada perusahaan untuk dikonfirmasi kembali kepada pekerjanya dan akan kami lakukan validasi ulang," tambahnya.

Saat menerima data tersebut, Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan bahwa pihaknya akan melakukan pengecekan data sebelum menyerahkannya kepada KPPN.

Page 55: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

54

"Data batch pertama BSU sebanyak 2,5 juta ini akan di checklist untuk mengecek kesesuaian data yang ada, setelah itu baru akan kami serahkan kepada KPPN untuk nanti akan disalurkan ke bank penyalur, dalam hal ini adalah bank-bank pemerintah," jelas Ida.

"Dari bank pemerintah tersebut nanti akan ditransfer ke penerima program Bantuan Subsidi Upah," sambungnya.

Menurut Ida, Kemnaker membutuhkan waktu 4 hari untuk melakukan pengecekan data yang diberikan oleh BPJAMSOSTEK demi mengedepankan prinsip kehati-hatian.

Ida memastikan bahwa pegawai non-ASN akan mendapatkan BSU, sepanjang terdaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan.

"Pegawai pemerintah non PNS, sepanjang dia menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan, maka dia memang termasuk yang menerima program bantuan perintah ini," jelas Ida.

.

Page 56: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

55

Judul Sudah 13,7 Juta Data Pekerja Calon Penerima Bantuan

Nama Media Kontan

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL Pg14

Jurnalis Lidya Yuniartha Panjaitan

Tanggal 2020-08-25 05:43:00

Ukuran 237x279mmk

Warna Warna

AD Value Rp 79.395.000

News Value Rp 396.975.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Agus Susanto (Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan) Ini kami lakukan agar memudahkan melakukan rekonsiliasi, monitoring dan prinsip kehati-hatian

negative - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Setelah 2,5 juta ini diserahkan, kami membutuhkan waktu untuk mengecek kesesuaian data yang disampaikan. Karena 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit

Ringkasan

BPJS Ketenagakerjaan mulai menyerahkan data calon penerima subsidi g<yi kepada Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker). Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan Agus Susanto menerangkan, sampai Senin (24/8) sudah ada 13,7 juta nomor rekening yang sudah terkumpul, dan dari jumlah tersebut sekitar 10 juta nomor rekening sudah tervalidasi.

SUDAH 13,7 JUTA DATA PEKERJA CALON PENERIMA BANTUAN

BPJS Ketenagakerjaan mulai menyerahkan data calon penerima subsidi g<yi kepada Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker). Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan Agus Susanto menerangkan, sampai Senin (24/8) sudah ada 13,7 juta nomor rekening yang sudah terkumpul, dan dari jumlah tersebut sekitar 10 juta nomor rekening sudah tervalidasi.

Nomor rekening yang sudah tervalidasi tersebut akan diserahkan secara bertahap, yakni setiap tahap (bateh) ada sebanyak 2,5 juta nomor rekening tervalidasi. "Ini kami lakukan agar memudahkan melakukan rekonsiliasi, monitoring dan prinsip kehati-hatian," ujar Agus, Senin (24/8).

Sementara itu, Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan data yang diterima Kemnaker akan diproses lagi oleh Kementerian Ketenagakerjaan untuk memastikan nomor rekening yang diterima sesuai dengan data yang ada. "Setelah 2,5 juta ini diserahkan, kami membutuhkan waktu untuk mengecek kesesuaian data yang disampaikan. Karena 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit," ujar Ida.

Page 57: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

56

Setelah data diproses, bakal diserahkan ke Kementerian Keuangan supaya dana bantuan ini bisa dicairkan. Lantas dana subsidi g<yi akan disalurkan ke bank penyalur atau bank pemerintah dan kemudian disalurkan ke rekening penerima program subsidi gaji. Ida menargetkan, bantuan subsidi gaji ini akan mulai disalurkan pada akhir Agustus,

Data calon penerima bantuan subsidi ini akan diserahkan secara bertahap. Ida menargetkan minimal data yang diterima setiap minggu sebanyak 2,5 juta rekening sehingga pemerintah bisa menerima 15,7 juta data calon penerima di akhir September 2020.

Lantaran bam 13,7 juta noenior rekening yang terkumpul, masih ada 2 juta rekening yang belum disetor. Oleh karena itu, Agus berharap agar pemberi kerja segera menyrahkan data,

Lidya Yuniartha Panjaitan

Page 58: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

57

Judul [POPULER MONEY] BLT UMKM Rp 2,4 Juta Diluncurkan | Pencairan Subsidi Gaji Karyawan Ditunda

Nama Media kompas.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://money.kompas.com/read/2020/08/25/054000126/-populer-money-blt-umkm-rp-2-4-juta-diluncurkan-pencairan-subsidi-gaji

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-25 05:40:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Rully Indrawan (Sekretaris Kementerian Koperasi dan UKM) Iya, sudah ada 742.422 pengusaha mikro yang dapat, tapi semuanya akan serentak diluncurkan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) Senin depan, 23 Agustus 2020. Tapi untuk tahap awal 742.422 pelaku usaha ini dananya sudah cair dan dananya pun sudah berada di rekening mereka masing-masing

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Subsidi upah insya Allah akan di-launching oleh Bapak Presiden tanggal 25 Agustus ini

neutral - Louisa Tuhatu (Head of Communications Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja) Data pendaftar sedang dalam tahap rekonsiliasi dan verifikasi. Dalam 1-2 hari ini mungkin akan kami umumkan. Kuota untuk gelombang 5 ini adalah 800.000 sama dengan kuota gelombang 4

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Kalau di juknisnya (petunjuk teknis) waktu paling lambat 4 hari untuk melakukan check list. Jadi 2,5 juta (pekerja batch pertama) kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada

neutral - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Ada isu guru honorer dimasukkan dalam daftar penerima manfaat, baik yang sudah terdaftar di dalam BP Jamsostek dan saat ini di dalam proses penyempurnaan melalui database di Kemendikbud maupun Kemenpan-RB

Ringkasan

Bantuan subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan bagi karyawan swasta dengan gaji di bawah Rp 5 juta dalam program Bantuan Subsidi Upah (BSU) akan mulai dicairkan pada Selasa besok, 25 Agustus 2020.

"Subsidi upah insya Allah akan di-launching oleh Bapak Presiden tanggal 25 Agustus ini," kata Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah seperti dikutip Senin (24/8/2020).

Page 59: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

58

[POPULER MONEY] BLT UMKM RP 2,4 JUTA DILUNCURKAN | PENCAIRAN SUBSIDI GAJI KARYAWAN DITUNDA

1. BLT UMKM Rp 2,4 Juta Diluncurkan Siang Ini, Begini Syarat Mendapatkannya Sekretaris Kementerian Koperasi dan UKM Rully Indrawan menyatakan, bantuan langsung tunai (BLT) senilai Rp 2,4 juta per pelaku usaha mikro sudah dicairkan kepada 742.422 pengusaha mikro sejak 17 Agustus 2020 yang lalu.

Ia menyebutkan bantuan tahap pertama tersebut telah digulirkan dan sudah berada di rekening mereka masing-masing pada Senin lalu sebelum resmi diluncurkan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Senin, 23 Agustus 2020.

"Iya, sudah ada 742.422 pengusaha mikro yang dapat, tapi semuanya akan serentak diluncurkan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) Senin depan, 23 Agustus 2020. Tapi untuk tahap awal 742.422 pelaku usaha ini dananya sudah cair dan dananya pun sudah berada di rekening mereka masing-masing," ujarnya saat dihubungi Kompas.com, beberapa waktu lalu.

Menurut dia, peluncuran tersebut akan dilakukan sekitar pukul 13.00 WIB di Istana Kepresidenan yang juga akan menghadirkan 742.422 pelaku mikro, baik secara langsung maupun secara virtual. Pada Nah apa saja syaratnya?

2. Subsidi Gaji Rp 600.000 BPJS Ketenagakerjaan Cair Mulai Besok Bantuan subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan bagi karyawan swasta dengan gaji di bawah Rp 5 juta dalam program Bantuan Subsidi Upah (BSU) akan mulai dicairkan pada Selasa besok, 25 Agustus 2020.

"Subsidi upah insya Allah akan di-launching oleh Bapak Presiden tanggal 25 Agustus ini," kata Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah seperti dikutip Senin (24/8/2020).

Pemerintah menyiapkan anggaran Rp 37,7 triliun untuk program bantuan subsidi gaji . Penerima subsidi gaji ini akan menerima bantuan Rp 600.000 per bulan selama 4 bulan.

Pembayarannya dilakukan selama 2 tahap atau Rp 1,2 juta setiap penyaluran.

3. 800.000 Peserta yang Lolos Pendaftaran Kartu Prakerja Diumumkan Pekan Ini Pendaftaran program Kartu Prakerja telah ditutup pada Minggu (23/8/2020) pukul 12.00 WIB lalu.

Head of Communications Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja Louisa Tuhatu mengatakan, pada gelombang 5 kali ini akan ada 800.000 peserta yang lolos proses pendaftaran dari 1,7 juta lebih orang yang mendaftar. Jumlah peserta yang lolos sama seperti jumlah peserta pada gelombang 4 sebelumnya.

Saat ini, data pendaftar sedang dalam tahap rekonsiliasi dan rencananya akan diumumkan hasilnya pada pekan ini.

"Data pendaftar sedang dalam tahap rekonsiliasi dan verifikasi. Dalam 1-2 hari ini mungkin akan kami umumkan. Kuota untuk gelombang 5 ini adalah 800.000 sama dengan kuota gelombang 4," kata Louisa ketika dihubungi Kompas.com, Senin (24/8/2020).

4. Penyaluran Subsidi Gaji Karyawan Ditunda Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengatakan, bantuan subsidi upah (BSU) dari pemerintah untuk 15,7 juta pekerja yang dijadwalkan pada 25 Agustus besok tertunda penyalurannya.

Adapun alasannya, data yang diserahkan oleh BPJamsostek kepada pemerintah sebanyak 2,5 juta nomor rekening pekerja yang tervalidasi harus dilakukan kembali pengecekan.

Page 60: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

59

"Kalau di juknisnya (petunjuk teknis) waktu paling lambat 4 hari untuk melakukan check list. Jadi 2,5 juta (pekerja batch pertama) kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada," katanya di Jakarta, Senin (24/8/2020).

Lalu kapan penyalurannya? sini 5. Sri Mulyani: Guru Honorer Juga Dapat Subsidi Gaji Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebutkan, pegawai honorer juga akan mendapatkan subsidi gaji sebesar Rp 2,4 juta yang cair hari ini, Senin (24/8/2020).

Bendahara Negara itu menjelaskan, saat ini Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) serta Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) tengah melakukan pendataan terhadap pegawai honorer yang akan mendapatkan subsidi gaji tersebut.

"Ada isu guru honorer dimasukkan dalam daftar penerima manfaat, baik yang sudah terdaftar di dalam BP Jamsostek dan saat ini di dalam proses penyempurnaan melalui database di Kemendikbud maupun Kemenpan-RB," jelas Sri Mulyani.

Namun demikian, dirinya tidak menjelaskan jumlah pegawai atau guru honorer yang bakal mendapatkan subsidi gaji itu. Untuk diketahui, subsidi gaji bakal disalurkan dalam dua tahap. Penerima manfaat bakal mendapatkan Rp 1,2 juta dalam setiap tahap pencairan.

Page 61: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

60

Judul Omnibus Law Ciptaker Solusi Selamatkan UMKM di Masa Covid-19

Nama Media Ekonomi Neraca

Newstrend Omnibus Law

Halaman/URL Pg2

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-25 05:31:00

Ukuran 159x194mmk

Warna Hitam/Putih

AD Value Rp 7.950.000

News Value Rp 23.850.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Ringkasan

Pandemi Covid-19 telah berdampak tidak hanya pada sektor kesehatan namun juga perekonomian, termasuk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). Publik pun meyakini bahwa Omnibus Law RUU Cipta Kerja menjadi salah satu solusi untuk menyelamatkan keberlangsungan UMKM di masa krisis akibat wabah penyakit menular. Pemerintah tengah membahas Rancangan Undang-Undang (RUU) Cipta Kerja untuk menjadi produk hukum yang sah berupa UU. RUU Cipta Kerja dikenal juga sebagai Omnibus Law karena aturan ini cakupannya sangat luas hingga dapat merevisi banyak undang-undang dalam waktu singkat.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan mengatakan, Omnibus Law dibuat pemerintah untuk menyederhanakan berbagai perizinan dan syarat investasi agar mudah masuk Dengan cara begitu, lapangan pekerjaan akan tercipta.

OMNIBUS LAW CIPTAKER SOLUSI SELAMATKAN UMKM DI MASA COVID-19

Pandemi Covid-19 telah berdampak JL tidak hanya pada sektor kesehatan namun juga perekonomian, termasuk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). Publik pun menyadari bahwa Omnibus Law RUU Cipta Kerja menjadi salah satu solusi untuk menyelamatkan keberlangsungan UMKM di masa krisis akibat wabah penyakit menular.Pemerintah tengah membahas Rancangan Undang-undang (RUU) Cipta Kerja untuk menjadi produk hukum yang sah berupa UU. RUU Cipta Kerja dikenal juga sebagai Omnibus Law karena aturan ini cakupannya sangat luas hingga dapat merevisi banyak undang-undang dalam waktu singkat.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan mengatakan, Omnibus Law dibuat pemerintah untuk menyederhanakan berbagai perizinan dan syarat investasi agar mudah masuk Dengan cara begitu, lapangan pekerjaan akan tercipta.

Dirinya juga mengatakan bahwa selama ini Negara Indonesia masih kalah saing dengan negara tetangga seperti Vietnam, Malaysia dan Singapura dalam hal investasi. Padahal Indonesia merupakan negara yang besar.

Selain mempermudah proses investasi, Omnibus Law juga diharapkan dapat menjadi angin segar bagi pelaku UMKM.

Page 62: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

61

Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Bahlil Lahadalia, menekankan pentingnya pengesahan Rancangan Undang-undang (RUU) Omnibus Law Cipta Kerja.

RUU tersebut dinilai mampu menggenjot kinerja pelaku usaha, tidak terkecuali usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM).

Menurutnya, RUU Omnibus Law sudah memfasilitasi para pelaku UMKM, khususnya pada tahap pengesahan perizinan. Melalui regulasi sapu jagat tersebut, pemerintah juga telah berupaya dalam meminimalkan persyaratan yang diperlukan oleh pelaku UMKM untuk mendapatkan izin usahanya.

Bahlil menginginkan agar UU Omnibus Law dapat mempermudah izin UMKM hanya dengan selembar saja.

Dengan penyerapan tenaga kerjavhingga 120vjutaorang, UMKM disebut memiliki peranan penting dalam perekonomian nasional.

Selain mempermudah proses perizinan, Bahlil juga mendorong agar produk UMKM dapat ditingkatkan konsumsinya. Bahkan, guna meningkatkan kualitas, para pelaku usaha besar diwajibkan untuk menggandeng UMKM.

Ia juga menegaskan, bahwa UMKM dengan industri besar sama pentingnya, apalagi di tengah pelemahan ekonomi yang terjadi saat ini, UMKM diproyeksikan mampu menggenjot kinerja realisasi investasi nasional.

UMKM mempunyai potensi dan peran strategis dalam perekonomian nasional, terbukti UMKM dapat bertahan dan menggerakkan roda perekonomian dalam menghadapi krisis ekonomi, maupun untuk jangka panjang di masa depan.

Kemenkop UKM mencatat jumlah pelaku UMKM di Indonesia mencapai sekitar 64 juta unit usaha. Untuk itu, pemberdayaan dan perlindungan UMKM menjadi hal yang penting dibahas dalam RUU Cipta Kerja. Apalagi UMKM merupakan suatu solusi untuk menghadapi bonus demografi di masa depan.

Ketua Komite tetap Bidang Ekspor Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Handito Joewono juga mengatakan bahwa Omnibus Law juga perlu menyasar Usaha Mikro Kecil Menengah.

Handito menuturkan, banyak peraturan yang memang menghambat, khususnyauntuk para pelaku UMKM. Beberapa waktu lalu, ada kasus produk UMKM di salah satu daerah yang nyaris gagal ekspor. Sebab tidak mengantongi surat izin sebagaimana persyaratan undang-undang yang berlaku.

Pada kesempatan berbeda, Muhammad Firdaus selaku Guru Besar Fakultas Ekonomi dan Manajemen IPB mengatakan. Usaha Mikro perludiberikan kemudahan administrasi perpajakan. Kegiatan usaha mikro dan kecil dapat dijadikan jaminan kredit program. Ada kemudahan pengurusan HAKI, impor bahan baku dan fasilitasi ekspor.

Tak jauh berbeda dengan apa yang disampaikan oleh pengamat kebijakan publik Trubus Raha-diansyah, ia menyatakan bahwa Omnibus Law juga dapat memberikan kemudahan permodalan bagi pelaku UMKM di Indonesia.

Lanjurnya, secara spesifik RUU Cipta Kerja secara otomatis akan mempermudah permodalan UMKM. Dia mengatakan modal adalah kendala yang dihadapi UMKM saat ini.

Dirinya juga menambahkan UMKM adalah garda terdepan! perekonomian bangsa. Dia mencatat 90 persen orang bekerja di sektor UMKM. Jika pelaku UMKM meudah mendapatkan permodalan

Page 63: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

62

hingga urusan perizinan, tentu bisa dibayangkan akan ada berapa banyak angkatan kerja yang terserap sehingga hal ini akan mendatangkan lowongan kerja pekerjan baru.

Melalui Omnibus Law, pemerintah pusat juga memberikan kemudahan perizinan berusaha bagi UMK, yaitu dengan berperan aktif dalam melakukan pembinaan dan pendaftaran bagi UMK. Pendaftaran UMK dilakukan dengan pemberian nomor induk berusaha (NIB) melalui Perizinan' Berusaha secara-elektronik

Selama Pandemi Covid-19, UMKM mengalami dampak yang luar biasa, terutamanya dalam hal produksi hingga distribusi, sehingga tidak sedikit UMKM yang terkendala masalah keuangan sampai terpaksa merumahkan karyawannya. Oleh karena itu Omnibus Law tentu bisa menjadi angin segar bagi UMKM untuk bangkit di masa Pandemi.

Page 64: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

63

Page 65: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

64

Judul 2,5 Juta Pekerja Akan Terima Bantuan Rp600.000 pada 28 Agustus

Nama Media harianjogja.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://news.harianjogja.com/read/2020/08/25/500/1048004/25-juta-pekerja-akan-terima-bantuan-rp600.000-pada-28-agustus

Jurnalis Iim Fathimah Timorria

Tanggal 2020-08-25 05:27:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 7.500.000

News Value Rp 22.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Ringkasan

Kementerian Ketenagakerjaan menargetkan bantuan subsidi gaji dapat mulai disalurkan pada 28 Agustus kepada 2,5 juta pekerja yang data rekeningnya telah diterima per Senin (24/8/2020).

2,5 JUTA PEKERJA AKAN TERIMA BANTUAN RP600.000 PADA 28 AGUSTUS

JAKARTA --Kementerian Ketenagakerjaan menargetkan bantuan subsidi gaji dapat mulai disalurkan pada 28 Agustus kepada 2,5 juta pekerja yang data rekeningnya telah diterima per Senin (24/8/2020).

Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengemukakan kementerian bakal melakukan validasi pada data gelombang pertama kepada perbankan. Merujuk pada petunjuk teknis program ini, validasi dilakukan paling lama 4 hari sejak data diterima.

"Kami akan check list untuk kesesuaian dengan data perbankan. Setelah itu kami serahkan ke KPPN [Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara] untuk pencairan uang dan penyaluran ke bank-bank untuk ditransfer langsung ke rekening penerima," kata Ida dalam konferensi pers di kantornya, Senin (24/8/2020).

Penyerahan data pekerja yang menenuhi kriteria dari BPJS Ketenagakerjaan sendiri bakal dilakukan secara bertahap. Ida mengatakan hal ini dilakukan untuk mempermudah proses pengawasan dan validasi. Adapun jumlah data calon penerima yang akan divalidasi pada gelombang pertama adalah sebanyak 2,5 juta data untuk mulai disalurkan pekan ini.

"Kami membutuhkan waktu untuk mengecek karena 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit. Kami menargetkan bisa mulai transfer mulai akhir Agustus ini," ujar Ida.

Kementerian pun menargetkan proses validasi data dan penyaluran bantuan kepada 15,7 juta penerima dapat dirampungkan pada akhir September.

Pada kesempatan yang sama, Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan Agus Susanto menyebutkan pihaknya telah menghimpun 13,7 juta rekening pekerja calon penerima bantuan. Sejauh ini,

Page 66: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

65

pihaknya tengah melakukan proses verifikasi dan pencocokan data rekening pekerja dengan basis data milik 127 bank.

"Dari 13,7 juta yang sudah tervalidasi 10 juta. Kami serahkan hari ini 2,5 juta secarw bertahap untuk mempermudah rekonsiliasi dan monitoring," tutur Agus.

Dia pun mengimbau agar para pejabat HRD perusahaan untuk segera melaporkan rekening pegawainya jika memenuhi kriteria penerima mengingat masih ada sekitar 2 juta calon penerima bantuan yang datanya belum diterima oleh BPJS Ketenagakerjaan.

Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia.

Page 67: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

66

Judul 12 million recipients sign up for wage subsidy program

Nama Media Jakarta Post

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL Pg5

Jurnalis Dzulfiqar Fathur Rahman

Tanggal 2020-08-25 05:24:00

Ukuran 114x116mmk

Warna Hitam/Putih

AD Value Rp 32.490.000

News Value Rp 97.470.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Febrio Kacaribu (Fiscal Policy Agency (BKF) head) They [individually registered workers] should come to BPJS Ketenagakerjaan. Once they report their bank account number, [the money] can be transferred

neutral - Budi Gunadi Sadikin (Head of national economic recovery task force) There was an [uncovered] group, namely workers who had not been laid off but were furloughed or [had] their pay cut because their employers were facing difficulties. They need assistance

Ringkasan

The government has registered the bank accounts of 12 million eligible recipients for the emergency wage subsidy, which aims to boost household spending to buffer the economic impacts of the COVID-19 health crisis, according to a senior Finance Ministry official.

Fiscal Policy Agency (BKF) head Febrio Kacaribu said that the government was targeting 15.7 million total recipients under the scheme using data from the Workers Social Security Agency (BPJS Ketenagakerjaan). It was currently waiting for around 3 million eligible recipients to provide their bank account information to the social security agency.

12 MILLION RECIPIENTS SIGN UP FOR WAGE SUBSIDY PROGRAM

The government has registered the bank accounts of 12 million eligible recipients for the emergency wage subsidy, which aims to boost household spending to buffer the economic impacts of the COVID-19 health crisis, according to a senior Finance Ministry official.

Fiscal Policy Agency (BKF) head Febrio Kacaribu said that the government was targeting 15.7 million total recipients under the scheme using data from the Workers Social Security Agency (BPJS Ketenagakerjaan). It was currently waiting for around 3 million eligible recipients to provide their bank account information to the social security agency.

Page 68: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

67

The remaining 700,000 eligible recipients were registered individually with the BPJS Ketenagakerjaan, instead of through their employer.

The wage subsidy scheme provides Rp 2.4 million (US$162.32) in two bimonthly disbursements of Rp 1.2 million to cover a period of four months. Eligible recipients are workers who earn less than Rp 5 million per month who have been furloughed or had their pay cut as part of their employer’s downsizing response to the health crisis. Workers must also be active members of BPJS Ketenagakerjaan as of June 30 to qualify for the scheme.

“They [individually registered workers] should come to BPJS Ketenagakerjaan. Once they report their bank account number, [the money] can be transferred,” Febrio said at a virtual press conference on Aug. 19.

The wage subsidy was initially launched on Aug. 4 after the Indonesian economy contracted 5.32 percent year-on-year (yoy) in the second quarter due to shrinking household spending and investments.

A week later on Aug. 10, the government announced that it had increased the number of targeted recipients by 2.7 million workers from 13 million to 15.7 million targeted recipients. It also increased the wage subsidy budget by 13.9 percent to Rp 37.7 trillion to cover the increase in targeted recipients.

The increased figure is intended to fill the gap left by the existing safety net programs, including the Family Hope Program (PKH), the staple food card and the preemployment card program.

“There was an [uncovered] group, namely workers who had not been laid off but were furloughed or [had] their pay cut because their employers were facing difficulties. They need assistance,” Budi Gunadi Sadikin, who heads the national economic recovery task force, said earlier on Aug. 10.

The government has allocated a Rp 695.2 trillion stimulus fund to minimize the economic impacts of the health crisis. But it had spent only 21.7 percent of the budget as of Aug. 6, at a time when accelerated spending was most needed.

In the three months from March, when Indonesia recorded its first two COVID-19 cases, to May, 3 million workers were either jobless or unable to work because the health crisis had brought economy to a virtual standstill. With the country looking at a possible recession pending third-quarter growth, the government is projecting that 5 million Indonesians will lose their jobs this year.

Page 69: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

68

Page 70: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

69

Judul Bantuan Sosial Timpang

Nama Media Kompas

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL Pg9

Jurnalis NTA

Tanggal 2020-08-25 05:18:00

Ukuran 216x258mmk

Warna Hitam/Putih

AD Value Rp 178.200.000

News Value Rp 534.600.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Alamsyah Saragih (Komisioner Ombudsman RI) Pertama, apakah ada skema bansos yang bisa menyentuh langsung para pekerja yang mengalami PHK? Kedua, bagaimana dengan nasib pekerja di sektor informal?

negative - Alamsyah Saragih (Komisioner Ombudsman RI) Padahal, Kamar Dagang dan Industri Indonesia memprediksi, jumlah pekerja yang terkena PHK sudah melewati angka 6 juta

neutral - Timboel Siregar (Sekretaris Jenderal Organisasi Pekerja Seluruh Indonesia) Ini tentu tidak adil. Yang lebih banyak membutuhkan adalah pekerja informal, tetapi kuotanya lebih banyak pekerja aktif

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Kami targetkan transfer bisa dilakukan mulai akhir Agustus ini, dan target 15,7 juta orang bisa disalurkan per akhir September ini

Ringkasan

Sejumlah program bantuan langsung tunai yang digelontorkan pemerintah pada triwulan III-2020 menjadi cermin ketimpangan bantuan sosial. Dua kelompok masyarakat yang paling ter-dampak pandemi Covid-19, yakni pekerja sektor informal dan pekerja yang mengalami pemutusan hubungan kerja, nyaris luput dari perlindungan.

Program subsidi gaji Rp 600.000 per bulan kepada pekerja ber gaji di bawah Rp 5 juta yang mulai disalurkan pekan ini ditujukan kepada pekerja formal yang masih bekerja dan terdaftar sebagai peserta pekerja penerima upah di BP Jamsostek. Bantuan itu tidak ikut melindungi pekerja di sektor informal yang tidak ter-asuransi dan pekerja yang kehilangan pekerjaan.

Komisioner Ombudsman RI Alamsyah Saragih, Senin (24/8/2020), mengatakan, ada dua persoalan besar yang te-cermin dari program bantuan sosial itu. "Pertama, apakah ada skema bansos yang bisa menyentuh langsung para pekerja yang mengalami PHK? Kedua, bagaimana dengan nasib pekerja di sektor informal?" ujarnya.

Page 71: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

70

BANTUAN SOSIAL TIMPANG

Sejumlah program bantuan langsung tunai yang digelontorkan pemerintah pada triwulan III-2020 menjadi cermin ketimpangan bantuan sosial. Dua kelompok masyarakat yang paling ter-dampak pandemi Covid-19, yakni pekerja sektor informal dan pekerja yang mengalami pemutusan hubungan kerja, nyaris luput dari perlindungan.

Program subsidi gaji Rp 600.000 per bulan kepada pekerja ber gaji di bawah Rp 5 juta yang mulai disalurkan pekan ini ditujukan kepada pekerja formal yang masih bekerja dan terdaftar sebagai peserta pekerja penerima upah di BP Jamsostek. Bantuan itu tidak ikut melindungi pekerja di sektor informal yang tidak ter-asuransi dan pekerja yang kehilangan pekerjaan.

Komisioner Ombudsman RI Alamsyah Saragih, Senin (24/8/2020), mengatakan, ada dua persoalan besar yang te-cermin dari program bantuan sosial itu. "Pertama, apakah ada skema bansos yang bisa menyentuh langsung para pekerja yang mengalami PHK? Kedua, bagaimana dengan nasib pekerja di sektor informal?" ujarnya.

Menurut Alamsyah, kelompok yang membutuhkan bantuan secara langsung adalah para pekerja informal serta pekerja yang di-PHK akibat Co-vid-19. Namun, mereka nyaris tidak tersentuh bantuan lewat berbagai skema program pemerintah.

Pemerintah berdalih, pekerja korban PHK dan sektor informal ditangani lewat program Kartu Prakerja. Namun, program itu tidak spesifik menyasar korban PHK, berhubung program itu juga bisa diikuti pekerja aktif yang ingin meningkatkan

kapasitasnya. Di sisi lain, penyaluran bantuan lewat Kartu Prakerja sempat terhambat dua bulan sehingga kurang efektif.

Lebih rumit

Alamsyah juga berpendapat, proses mendapatkan bantuan insentif Rp 600.000 per bulan di Kartu Prakerja pun lebih rumit dan berlapis, seperti harus terlebih dahulu menyelesaikan pelatihan daring. Pekerja korban PHK dan sektor informal juga harus terlebih dahulu mendaftarkan diri dan menghadapi kemungkinan gagal lolos seleksi. Sementara dalam subsidi gaji, uang bantuan dapat ditransfer dengan segera ke rekening pekerja.

Perbedaan antara kedua program juga tampak dari lingkup dan kuota sasaran penerima bantuan yang ditarget. Kartu Prakerja menargetkan 5,6 juta orang calon penerima bantuan, sementara program subsidi gaji menargetkan 15,7 juta orang. "Padahal, Kamar Dagang dan Industri Indonesia memprediksi, jumlah pekerja yang terkena PHK sudah melewati angka 6 juta," ujarnya.

Sekretaris Jenderal Organisasi Pekerja Seluruh Indonesia Timboel Siregar menilai, ada ketidakadilan dan ketimpangan bansos selama pandemi. Jumlah pekerja formal swasta adalah sekitar 40 juta orang dan pekerja informal sekitar 70 juta orang. Namun, kuota bantuan untuk pekerja aktif sampai 15,7 juta orang dan untuk pekerja ter-PHK dan pekerja informal hanya 5,6 juta orang. "Ini tentu tidak adil. Yang lebih banyak membutuhkan adalah pekerja informal, tetapi kuotanya lebih banyak pekerja aktif," katanya. Timboel menambahkan, ada kekhawatiran program subsidi gaji bisa dimanfaatkan oleh perusahaan yang aji mumpung dan melepas tanggung jawab terhadap pekerjanya. Namun, meski potensi celah pemanfaatan itu ada, jumlahnya diyakini relatif kecil. Pasalnya, Un-dang-Undang Nomor 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan mengatur, proses pengurangan upah harus melalui persetujuan pekerja. Pengusaha yang mengurangi upah atau merumahkan pekerjanya karena merasa

kewajibannya sudah "ditambal" pemerintah akan menghadapi risiko lebih berat jika nekat melakukan hal itu.

Page 72: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

71

Per 24 Agustus 2020, sudah 2,5 juta data nomor rekening pekerja calon penerima subsidi gaji yang selesai divalidasi dan diserahkan BP Jamsostek ke Kementerian Ketenagakerjaan. Total, BP Jamsostek sudah mengumpulkan 13,7 juta nomor rekening dan memvalidasi 10

juta nomor rekening.

Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan, butuh waktu setidaknya empat hari untuk kembali memverifikasi kesesuaian data 2,5 juta nomor rekening itu sebelum penyaluran bantuan. "Kami targetkan transfer bisa dilakukan mulai akhir Agustus ini, dan target 15,7 juta orang bisa disalurkan per akhir September ini," ujarnya. (AGE/INA/NTA)

Page 73: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

72

Page 74: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

73

Judul Hanya 7,5 Juta Pekerja Penuhi Syarat Bantuan

Nama Media Pikiran Rakyat

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL Pg13

Jurnalis Yulistine Kusumaningrum

Tanggal 2020-08-25 05:15:00

Ukuran 122x182mmk

Warna Hitam/Putih

AD Value Rp 26.840.000

News Value Rp 134.200.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Agus Susanto (Direktur Utama BP Jamsostek) Berdasarkan data yang kami terima, ada sedikitnya 7,5 juta pekerja yang sudah memenuhi kriteria dan siap menerima BSU melalui nomor rekening bank. Ini merupakan hasil seleksi dari total 13,5 juta lebih nomor rekening yang kami terima dari perusahaan dan update mandiri yang dilakukan oleh pekerja setelah dilakukan validasi

negative - Agus Susanto (Direktur Utama BP Jamsostek) Hal itu dimaksudkan untuk memastikan agar bantuan tepat sasaran dan tidak disalahgunakan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab

Ringkasan

Dari 15,7 juta pekerja calon penerima Program Bantuan Subsidi Upah (BSU) Rp 2,4 juta, hanya 7,5 juta pekerja yang sudah memenuhi kriteria dan siap menerima bantuan tersebut

"Berdasarkan data yang kami terima, ada sedikitnya 7,5 juta pekerja yang sudah memenuhi kriteria dan siap menerima BSU melalui nomor rekening bank. Ini merupakan hasil seleksi dari total 13,5 juta lebih nomor rekening yang kami terima dari perusahaan dan update mandiri yang dilakukan oleh pekerja setelah dilakukan validasi," kata Direktur Utama BP Jamsostek Agus Susanto melalui keterangan pers yang diterima "PR", Senin (24/8/2020)

HANYA 7,5 JUTA PEKERJA PENUHI SYARAT BANTUAN

Dari 15,7 juta pekerja calon penerima Program Bantuan Subsidi Upah (BSU) Rp 2,4 juta, hanya 7,5 juta pekerja yang sudah memenuhi kriteria dan siap menerima bantuan tersebut

"Berdasarkan data yang kami terima, ada sedikitnya 7,5 juta pekerja yang sudah memenuhi kriteria dan siap menerima BSU melalui nomor rekening bank. Ini merupakan hasil seleksi dari total 13,5 juta lebih nomor rekening yang kami terima dari perusahaan dan update mandiri yang dilakukan oleh pekerja setelah dilakukan validasi," kata Direktur Utama BP Jamsostek Agus Susanto melalui keterangan pers yang diterima "PR", Senin (24/8/2020)

Page 75: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

74

Agus mengemukakan, menjelang penyaluran subsidi kepada pekerja, finalisasi gelombang pertama daftar calon penerima BSU terus dilakukan. BP Jamsostek terus berupaya mengumpulkan data nomor rekening peserta dan secara simultan melakukan validasi atas data yang diterima.

Menurutnya, pihaknya melakukan validasi secara berlapis untuk memastikan penerima BSU memang memenuhi kriteria. Serangkan kriteria yang merujuk selain dari Permenaker (Peraturan Menteri Ketenagakerjaan), juga pada kriteria-kriteria normatif lainnya diterapkan agar dana BSU tepat sasaran. "Hal itu dimaksudkan untuk memastikan agar bantuan tepat sasaran dan tidak disalahgunakan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab," ujarnya.

Dipaparkan, calon penerima BSU sedikitnya beijumlah 15,7 juta pekerja. Para pekerja tersebut merupakan peserta aktif BP Jamsostek.

Selain itu, mengacu pada kriteria yang diterapkan menurut Permenaker 14/2020, pihaknya juga melakukan tiga tahapan validasi. Pertama adalah validasi awal yang dilakukan bersama pihak eksternal yakni perbankan.

Pada tahap ini, nomor rekening yang telah dikumpulkan sebanyak lebih dari 13,5 juta nomor rekening diseleksi berdasarkan validitas nomor rekening, seperti keaktifan dan keabsahan nomor rekening. Pada tahap ini, BP Jamsostek melakukan validasi dengan setidaknya 127 perbankan yang ada di Indonesia.

Kedua, BP Jamsostek melakukan validitas internal atas data kepesertaan yang memenuhi kriteria seperti tertera pada Permenaker 14/2020, yakni terkait keaktifan kepesertaan BP Jamsostek, batas maksimal upah yang ditetapkan, dan memastikan calon penerima BSU dari kategori pekerja PU.

Tahap ketiga, dilakukan validasi berdasarkan atas nomor NIK (Nomor Induk Kependudukan) yang disesuaikan dengan kepemilikan rekening. Hal tersebut dilakukan untuk meminimalkan kemungkinan terjadi-nya penerima bantuan ganda karena yang bersangkutan tercatat aktif be-kerja di lebih dari satu perusahaan yang berbeda.

Sementara itu, Kepala Cabang BP Jamsostek Bandung Suci Tidar Yanto Haroen mengimbau kepada semua HRD perusahaan di Kota Bandung proaktif, segera menyampaikan nomor rekening tenaga kerjanya ke BP Jamsostek.

Ia juga meminta semua tenaga kerja secara proaktif mendorong HRD perusahaan menyampaikan rekening ini serta memastikan perusahaannya mendaftarkan mereka sebagai peserta BP Jamsostek dan tidak telat bayar iuran sebagai bentuk hak perlindungan jaminan sosial tenaga kerja. (Yulistyne Kasumaningrum)* * *

caption :

KAWASAN gedung-gedung perkantoran di Jakarta, Kamis (13/8/2020). Sedikitnya terdapat 73 juta pekerja yang sudah memenuhi kriteria dan siap menerima BSU melalui nomor rekening bank*

Page 76: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

75

Page 77: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

76

Judul Pencairan Subsidi Upah untuk Pekerja Masih Butuh Waktu

Nama Media Koran Jakarta

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL Pg12

Jurnalis P-4

Tanggal 2020-08-25 05:08:00

Ukuran 130x325mmk

Warna Warna

AD Value Rp 52.780.000

News Value Rp 263.900.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Ringkasan

Pemerintah berencana memberikan bantuan sebesar 600 ribu rupiah per bulan kepada karyawan yang gajinya di bawah lima juta rupiah. Bantuan itu diberikan selama empat bulan.

PENCAIRAN SUBSIDI UPAH UNTUK PEKERJA MASIH BUTUH WAKTU

Pemerintah berencana memberikan bantuan sebesar 600 ribu rupiah per bulan kepada karyawan yang gajinya di bawah lima juta rupiah. Bantuan itu diberikan selama empat bulan.

Tetapi, subsidi upah itu hanya diberikan kepada anggota aktif BPJS Ketenagakerjaan yang dibuktikan dengan nomor kartu kepesertaan.

Subsidi tersebut rencanannya dicairkan sSa*a Selasa, 25 Agustus 2020. Namun, pemerintah melalui Kementerian Ke-/ tenagakerjaan menyebut % pencairan bantuan tersebut masih perlu waktu. Untuk mengupas hal tersebut, Koran Jakarta mewawancarai Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah.

Berikut petikan wawancaranya.

Sejauh mana perkembangan proses penyerahan bantuan subsidi upah ini?

Terakhir, kami menerima data calon penerima bantuan subsidi upah dari BPJS Ketenagakerjaan. Baru 13,7 juta yang sudah tervalidasi dan ada dua juta lagi yang belum.

Jadi jumlahnya 15,7 juta dan totalnya sama dengan jumlah pekerja bergaji di bawah lima juta rupiah dan terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan.

Apa bantuan jadi diserahkan tanggal 25 Agustus?

Setelah data diserahkan, kami perlu mengecek. Kami butuh waktu.

Bantuan diserahkan langsung ke 15,7 juta rekening pekerja?

Kami lakukan bertahap karena butuh validasi. Untuk tahap pertama, 2,5 juta rekening yang akan menerima bantuan. Kami juga terus cek kesesuaian data yang ada. Setelah selesai, kasih ke

Page 78: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

77

Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara untuk dicairkan, lalu disalurkan ke Himpunan Bank Milik Negara. Nanti akan ditransfer pindah bukukan.

Jadi, tiap tahapan itu disalurkan per minggu. Sehingga dari 15,7 juta rekening bisa selesai akhir September 2020.

Kenapa tidak bisa tanggal 25 Agustus disalurkan?

Kami butuh waktu. 2,5 juta rekening bukan angka sedikit. Kami menargetkan akhir bulan ini. Dalam petunjuk teknis, proses pengecekan butuh waktu minimal empat hari sebab kami butuh kehati-hatian.

Untuk penerima, apakah masih diperuntukkan hanya bagi pekerja di perusahaan swasta saja?

Sekarang pegawai pemerintah non Pegawai Negeri Swasta (PNS) juga dapat. Selama yang bersangkutan peserta BPJS Ketenagakerjaan yang gajinya di bawah lima juta rupiah dan tidak menerima gaji ke-13.

Selain yang sudah disebutkan, mekanisme apalagi yang ada dalam pencairan bantuan subsidi upah ini?

Bantuan subsidi upah merupakan bentuk penghargaan kepada pekerja dan pemberi kerja atau perusahaan yang selama ini menjadi peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

Nantinya, subsidi upah yang diberikan sebesar 600 ribu rupiah selama empat bulan dengan total 2,4 juta rupiah. Untuk teknisnya diberikan setiap dua bulan dengan nominal setiap pembayaran sebesar 1,2 juta rupiah dalam bentuk transfer

langsung ke rekening penerima dua bulan sekali.

Apakah ada sanksi bagi perusahaan terkait transparansi ini, termasuk bagi pekerja?

Ada. Sanksi administrasi yang di dalamnya memuat teguran, denda, hingga penghentian layanan bagi perusahaan yang tidak mendaftarkan pekerjanya.

Bantuan bagi pekerja yang tidak terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan bagaimana?

Pekerja yang tidak terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan dan pekerja yang ter-PHK akibat pandemi Co-vid-19, masih bisa juga mendapat bantuan sosial atau bantuan pemerintah lainnya. Bentuk bantuan yang bisa didapatkan adalah program padat karya dan program Kartu Prakerja. Sebagai informasi, program Kartu Prakerja saat ini telah masuk gelombang kelima.

Page 79: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

78

Page 80: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

79

Judul Pemerintah Tunda Penyaluran Subsidi Gaji Karyawan Rp 2,4 Juta, Ini Alasannya

Nama Media kompas.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://money.kompas.com/read/2020/08/25/050500326/pemerintah-tunda-penyaluran-subsidi-gaji-karyawan-rp-2-4-juta-ini-alasannya

Jurnalis Mutia Fauzia

Tanggal 2020-08-25 05:05:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziyah (Menaker) Kalau di juknisnya (petunjuk teknis) waktu paling lambat 4 hari untuk melakukan check list. Jadi 2,5 juta (pekerja batch pertama ) kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Kami butuh waktu, 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit. Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini

neutral - Ida Fauziyah (Menaker) Calon penerima subsidi gaji atau upah dari BPJS Ketenagakerjaan tadi Pak Dirut (BPJamsostek) menyampaikan rekening yang sudah masuk 13,7 juta. Masih ada dua juta lagi yang masih dalam proses. Karena datanya itu masih membutuhkan validasi data dari BPJS Ketenagakerjaan

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Maka kami tadi menerima untuk batch pertama 2,5 juta. Nah, dari 2,5 juta ini kami akan melakukan check list untuk mengecek kesesuaian data yang ada

neutral - Sri Mulyani (Menteri Keuangan) Ada isu guru honorer dimasukkan dalam daftar penerima manfaat, baik yang sudah terdaftar di dalam BP Jamsostek dan saat ini di dalam proses penyempurnaan melalui database di Kemendikbud maupun Kemenpan-RB

Ringkasan

Pemerintah menunda penyaluran bantuan subsidi upah (BSU) kepada 15,7 juta pekerja yang sedianya dijadwalkan pada 25 Agustus 2020 ini.

Penundaaan penyaluran tersebut menurut Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah, karena harus dilakukan pengecekan kembali terhadap data yang diserahkan oleh BPJS Ketenagakerjaan (BP Jamsostek).

Page 81: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

80

PEMERINTAH TUNDA PENYALURAN SUBSIDI GAJI KARYAWAN RP 2,4 JUTA, INI ALASANNYA

JAKARTA, - Pemerintah menunda penyaluran bantuan subsidi upah (BSU) kepada 15,7 juta pekerja yang sedianya dijadwalkan pada 25 Agustus 2020 ini.

Penundaaan penyaluran tersebut menurut Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah, karena harus dilakukan pengecekan kembali terhadap data yang diserahkan oleh BPJS Ketenagakerjaan (BP Jamsostek).

"Kalau di juknisnya (petunjuk teknis) waktu paling lambat 4 hari untuk melakukan check list. Jadi 2,5 juta (pekerja batch pertama ) kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada," ujar Ida di Jakarta, Senin (24/8/2020).

Meski demikian, Menaker memastikan bahwa penyaluran subsidi gaji karyawan untuk tahap pertama sebanyak 2,5 juta pekerja bakal disalurkan Agustus ini.

"Kami butuh waktu, 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit. Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini," kata dia.

Adapun total nomor rekening pekerja yang telah melaporkan kepada BPJamsostek hingga hari ini tercatat 13,7 juta. Masih tersisa 2 juta rekening lagi yang masih dalam proses.

"Calon penerima subsidi gaji atau upah dari BPJS Ketenagakerjaan tadi Pak Dirut (BPJamsostek) menyampaikan rekening yang sudah masuk 13,7 juta. Masih ada dua juta lagi yang masih dalam proses. Karena datanya itu masih membutuhkan validasi data dari BPJS Ketenagakerjaan," ucapnya.

"Maka kami tadi menerima untuk batch pertama 2,5 juta. Nah, dari 2,5 juta ini kami akan melakukan check list untuk mengecek kesesuaian data yang ada," tambah dia.

Guru honorer dapat subsidi gaji Sementara itu, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebutkan bahwa pegawai honorer termasuk kelompok yang akan mendapatkan subsidi gaji sebesar Rp 2,4 juta. Menurut dia, saat ini Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) serta Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) tengah melakukan pendataan terhadap pegawai honorer yang akan mendapatkan subsidi gaji tersebut.

"Ada isu guru honorer dimasukkan dalam daftar penerima manfaat, baik yang sudah terdaftar di dalam BP Jamsostek dan saat ini di dalam proses penyempurnaan melalui database di Kemendikbud maupun Kemenpan-RB," ucap Sri Mulyani Senin (24/8/2020).

Namun, Menkeu tidak menjelaskan jumlah pegawai atau guru honorer yang bakal mendapatkan subsidi gaji itu. Sebagai informasi, pemerintah telah menganggarkan Rp 37,7 triliun untuk program subsidi pekerja terdampak Covid-19.

Setiap pekerja akan mendapatkan Rp 600.000 per bulan untuk 1 orang pekerja selama 4 bulan. Sehingga total tiap pekerja akan mendapatkan Rp 2,4 juta. Adapun skema pencairan atau transfer dana dilakukan 2 bulan sekaligus sebesar Rp 1,2 juta.

Sri Mulyani pun menjelaskan, pemerintah bakal menyalurkan subsidi gaji kepada 15,7 juta pekerja. Total anggaran yang disiapkan pemerintah untuk program baru dalam Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) tersebut sebesar Rp 37,87 triliun.

.

Page 82: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

81

Judul Berita Foto - SERAHKAN DATA CALON PENERIMA BANTUAN

Nama Media Rakyat Merdeka

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL Pg6

Jurnalis Antara

Tanggal 2020-08-25 04:39:00

Ukuran 127x144mmk

Warna Warna

AD Value Rp 34.290.000

News Value Rp 171.450.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

BERITA FOTO - SERAHKAN DATA CALON PENERIMA BANTUAN

caption

SERAHKAN DATA CALON PENERIMA BANTUAN: Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah (kiri) menerima secara simbolis data calon penerima Bantuan Subsidi Upah (BSU) dari Direktur Utama BP Jamsostek Agus Susanto di Kantor Kemenaker, Jakarta, kemarin. BP Jamsostek mulai memberikan data calon penerima BSU untuk gelombang I sebanyak 2,5 juta pekerja dari target calon penerima BSU 15,7 juta. Saat ini telah terkumpul sebanyak 13,7 juta nomor rekening dan sudah divalidasi berlapis hingga jumlah data yang valid mencapai 10 juta.

Page 83: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

82

Judul Program Subsidi Gaji Rp 600 Ribu Per Bulan Terus Menuai Pro Kontra

Nama Media Rakyat Merdeka

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL Pg2

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-25 04:31:00

Ukuran 110x328mmk

Warna Warna

AD Value Rp 69.300.000

News Value Rp 207.900.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Datanya sudah mulai mendekati angka 15 juta

Ringkasan

Subsidi gaji untuk pekerja sebesar Rp 600 ribu per bulan masih ramai diperbincangkan berbagai kalangan.

Tetapi, program tersebut diprotes organisasi pekerja. Karena, program ini hanya menjangkau pekerja swasta yang terdaftar sebagai peserta Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Tenaga Kerja (BP Jamsostek).

PROGRAM SUBSIDI GAJI RP 600 RIBU PER BULAN TERUS MENUAI PRO KONTRA

Subsidi gaji untuk pekerja sebesar Rp 600 ribu per bulan masih ramai diperbincangkan berbagai kalangan. Tetapi, program tersebut diprotes organisasi pekerja. Karena, program ini hanya menjangkau pekerja swasta yang terdaftar sebagai peserta Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Tenaga Kerja (BP Jamsostek). Menurut Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah, subsidi gaji ini untuk pekerja dengan penghasilan di bawah Rp 5 juta per bulan.

Subsidi gaji akan disalurkan langsung ke nomor rekening aktif para pekerja secara bertahap. Hal ini sesuai persyaratan dari Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker) Nomor 14 Tahun 2020. Lebih lanjut, menurut Ida, pekerja yang akan menerima bantuan sebesar Rp 600.000 per bulan mencapai 15,7 juta orang. Sementara, data BP Jamsostek per 21 Agustus 2020 menyebutkan, jumlah pekerja yang telah memberikan nomor rekeningnya mencapai lebih dari 13,6 juta pekerja.

"Datanya sudah mulai mendekati angka 15 juta," ucap Ida, seperti.dikutip kompas.com.

Sebagai informasi, pemerintah telah menganggarkan Rp 37,7 triliun untuk program subsidi pekerja terdampak Covid-19. Untuk nominal yang akan diterima nantinya Rp 600.000 per bulan untuk satu orang pekerja selama empat bulan.

Page 84: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

83

Artinya, pekerja bisa mendapatkan total Rp 2,4 juta. Adapun skema pencairan atau transfer dana dilakukan dua bulan sekaligus sebanyak dua kali. Namun, program pemerintah ini mendapat catatan dari beberapa pihak. Salah satunya dari Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI). Menurut mereka, seharusnya penerima subsidi gaji ini tidak hanya dari pekerja formal yang tercatat di BP Jamsostek, tetapi seluruh pekerja yang bergaji di bawah Rp 5 juta setiap bulannya. Untuk membahas hal itu, berikut tanggapan anggota Komisi IX DPR dari Fraksi PDIP Muchamad Nabil Haroen dan dari Fraksi PKS Netty Prasetiyani. Berikut wawancaranya.

Page 85: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

84

Judul Subsidi Upah Pekerja Jangan Diskriminatif

Nama Media Rakyat Merdeka

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL Pg2

Jurnalis NMM

Tanggal 2020-08-25 04:32:00

Ukuran 265x169mmk

Warna Warna

AD Value Rp 71.550.000

News Value Rp 214.650.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Negatif

Ringkasan

Nah itu, bagaimana dengan subsidi untuk pekerja outsourcing atau pekerja yang tidak tercatat. Bagaimana dengan pekerja di sektor informal, buruh, petani, nelayan, kaki lima.

Pemerintah akan memberikan subsidi upah Rp 600 ribu kepada pekerja swasta vang berpenghasilan di bawah Rp 5 Juta selama 4 bulan, dengan syarat terdaftar di BPJamsostek. Apa tanggapan Anda?

SUBSIDI UPAH PEKERJA JANGAN DISKRIMINATIF

Nah itu, bagaimana dengan subsidi untuk pekerja outsourcing atau pekerja yang tidak tercatat. Bagaimana dengan pekerja di sektor informal, buruh, petani, nelayan, kaki lima.

Pemerintah akan memberikan subsidi upah Rp 600 ribu kepada pekerja swasta vang berpenghasilan di bawah Rp 5 Juta selama 4 bulan, dengan syarat terdaftar di BPJamsostek. Apa tanggapan Anda?

Kami mengingatkan agar dalam pemberian bantuan subsidi upah ini tidak diskriminatif.

KSPI menyoroti pemberian subsidi ini hanya bagi pekerja yang sudah terdaftar di BPJamsostek. Menurut mereka, seharusnya semua pekerja bergaji di bawah Rp 5 juta harus mendapatkan subsidi itu. Apa tanggapan Anda?

Iya, kami juga mempertanyakan, kenapa subsidi upah hanya diberikan kepada pekerja terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan, yang notebene mereka masih bekerja dan menerima upah.

Selain itu, apa catatan Anda terkait program stimulus ekonomi dari pemerintah untuk pekerja ini?

Berdasarkan informasi dari Kemen-terian Ketenagakerjaan, awalnya subsidi upah akan diberikan kepada 13.870.496 calon penerima dengan anggaran Rp 33,1 triliun. Tetapi, setelah rapat dengan Kementerian/ Lembaga disepakti untuk memperbanyak jumlah penerima menjadi 15.725.232 orang dengan peningkat-kan anggaran menjadi Rp 37,7 triliun. Nah, sayangnya

Page 86: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

85

anggaran sebesar itu belum memikirkan nasib para pekerja yang terkena PHK atau dirumahkan akibat pandemi.

Lalu, bagaimana nasib pekerja yang bukan pekerja formal?

Nah itu, bagaimana dengan subsidi untuk pekerja outsourcing atau pekerja yang tidak tercatat. Bagaimana dengan pekerja di sektor informal, buruh, petani, nelayan, kaki lima. Mereka jelas membutuhkan uluran tangan pemerintah. Untuk itu, kita meminta agar rencana pemberian subsidi upah ini dilakukan secara proporsional dan mengedepankan unsur keadilan.

Aturannya seperti apa?

Jika patokannya disamaratakan yakni upah di bawah Rp 5 juta, saya pikir ini menciderai rasa keadilan. Setiap daerah memiliki kondisi dan tingkat biaya hidup dan UMK (Upah Minimum Kota) yang berbeda.

Terus, solusinya seperti apa?

Begini, ada masyarakat yang berpenghasilan di atas Rp 5 juta, tapi tidak mencukupi untuk hidup layak. Sedangkan di tempat lain, ada masyarakat berpenghasilan di bawah Rp 5 juta, tapi berkecukupan.

Apakah program ini harus direvisi?

Jika kita juga mempertimbangkan bentuk dan jumlah tanggungan dari setiap pekerja yang pasti berbeda satu sama lainnya, ini perlu direvisi.

Sejauh ini, bagaimana pengawasan pendataannya?

Kita juga menyoroti belum jelasnya aspek pengawasan dalam penyaluran subsidi upah bagi pekerja berpenghasilan di bawah Rp 5 juta. Bagaimana bentuk pengawasan agar bantuan benar-benar tersalurkan ke para pekerja.

Misalnya ada yang sudah memenuhi syarat, tapi tidak menerima subsidi, kemana mereka harus melapor. Begitu juga dengan aspek validitas data. Apakah semua perusahaan telah memasukkan data penghasilan pegawai dengan benar. nnm

Page 87: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

86

Page 88: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

87

Judul Ini Bukti Pemerintah Peduli Kepada Rakyat

Nama Media Rakyat Merdeka

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL Pg2

Jurnalis NMM

Tanggal 2020-08-25 04:32:00

Ukuran 271x165mmk

Warna Warna

AD Value Rp 73.170.000

News Value Rp 219.510.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Ringkasan

Pemerintah akan memberikan subsidi upah bagi pekerja sebesar Rp 600 ribu. Apakah pemberian subsidi gaji ini tepat? Kebijakan pemerintah terkait stimulus Rp 600 ribu bagi pekerja dengan gaji di bawah Rp 5 juta merupakan bukti kepedulian dari pemerintah kepada rakyat Indonesia.

INI BUKTI PEMERINTAH PEDULI KEPADA RAKYAT

Pemerintah akan memberikan subsidi upah bagi pekerja sebesar Rp 600 ribu. Apakah pemberian subsidi gaji ini tepat? Kebijakan pemerintah terkait stimulus Rp 600 ribu bagi pekerja dengan gaji di bawah Rp 5 juta merupakan bukti kepedulian dari pemerintah kepada rakyat Indonesia.

Apakah program ini sudah tepat?

Iya, sudah tepat. Memang pemerintah ingin agar pekerja kita bertahan dan bisa bangkit di situasi sulit pande-mi ini.

Pemerintah akan memberikan bantuan kepada pekerja bergaji di bawah Rp 5 juta. Apa ketentuan ini sudah sesuai?

Ada beberapa hal yang perlu diperbaiki, itu yang harus dikoreksi sekaligus bersama-sama mencari solusi.

Dengan anggaran mencapai Rp 37,7 triliun, sebenarnya apa yang harus dicapai?

Tentu anggaran yang dialokasikan pemerintah seharusnya tersalurkan secara tepat.

Maksudnya tepat bagaimana?

Termasuk untuk penanganan pande-mi, serta mendukung para pekerja dan warga kita.

Apakah ini juga memiliki pengaruh untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi dengan adanya perputaran uang di masyarakat?

Jika anggaran stimulus itu untuk mendorong perekonomian, serta belanja warga, itu harus ditata sistemnya.

Page 89: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

88

Jadi memang ada tujuan untuk meningkatkan daya beli masyarakat ya?

Dalam beberapa konteks, anggaran yang disalurkan, diharapkan bisa terserap dalam sirkulasi ekonomi warga, semisal untuk konsumsi belanja rumah tangga, atau kebutuhan-kebutuhan lain yang mendesak.

Beberapa bulan lalu, pemerintah juga mengeluarkan program Kartu Pra Kerja, apa bedanya?

Dibandingkan pelatihan, skema pelatihan untuk peningkatan skill itu bermanfaat pada situasi normal, dengan kondisi ekonomi yang bertumbuh. Pada saat krisis, pelatihan itu salah sasaran. Jadi, Uang yang diberikan pemerintah juga akan bermanfaat, jika penerima bantuan memang benar-benar membutuhkan, Fraksi PKS dan KSPI menyoroti pemberian subsidi hanya untuk pekerja yang sudah terdaftar di BP Jamsostek. Menurut mereka, seharusnya semua pekerja bergaji di bawah Rp 5 juta harus mendapatkan subsidi ini. Apa tanggapan Anda?

Nah, terkait aspirasi bahwa semua pekerja yang bergaji di bawah 5 juta rupiah harus mendapat subsidi upah, maka perlu mendorong agar perusahaan-perusahaan mendaftarkan pekerjanya untuk program BPJS.

Bagaimana nasib pekerja informal yang tidak bekerja di perusahaan?

Saya kira, sistem lewat BPJS itu harus didukung bersama, yang ke depannya bisa terpantau untuk kebijakan-kebijakan lebih baik terkait kesejahteraan pekerja. Warga saat ini butuh jaminan pangan dan sumber uang. Memberi ikan pada saat krisis, lebih baik daripada memberi kail. nnm

Page 90: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

89

Page 91: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

90

Judul Baru 80 Persen Yang Mendaftar

Nama Media Jawa Pos

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL Pg21

Jurnalis Eka

Tanggal 2020-08-25 04:26:00

Ukuran 316x74mmk

Warna Warna

AD Value Rp 58.460.000

News Value Rp 175.380.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Arie Fianto Syofian (Kepala BPJS Ketenagakerjaan) Jadi, untuk perusahaan besar, mayoritas sudah klir

neutral - Arie Fianto Syofian (Kepala BPJS Ketenagakerjaan) Untuk pencairan tergantung pusat. Namun jika data sudah klir, mungkin bertahap sebagian ada yang mulai dicairkan Agustus ini

Ringkasan

Pendaftaran calon penerima bantuan langsung tunai (BLT) bagi karyawan yang bergaji di bawah Rp 5 juta di Pasuruan bakal diperpanjang sampai akhir bulan. Hingga kemarin (24/8), tercatat baru 80 persen dari target peserta BPJamsostekyang aktif melaporkan rekening.

Melihat kondisi itu, BPJamsostek Pasuruan yang juga menaungi Probolinggo memperpanjang batas pelaporan. Deadline diundur hingga 31 Agustus mendatang.

BARU 80 PERSEN YANG MENDAFTAR

Pendaftaran calon penerima bantuan langsung tunai (BLT) bagi karyawan yang bergaji di bawah Rp 5 juta di Pasuruan bakal diperpanjang sampai akhir bulan. Hingga kemarin (24/8), tercatat baru 80 persen dari target peserta BPJamsostekyang aktif melaporkan rekening.

Melihat kondisi itu, BPJamsostek Pasuruan yang juga menaungi Probolinggo memperpanjang batas pelaporan. Deadline diundur hingga 31 Agustus mendatang.

Kepala BPJS Ketenagakerjaan atau dikenal dengan BPJamsostek Pasuruan dan Probolinggo Arie Fianto Syofian menyatakan, menurut data BPJamsostek, jumlah peserta aktif yang bisa mengajukan rekening mencapai 169 ribu orang.

Mayoritas di antara 20 persen yang belum melapor itu, kata dia, berasal dari usaha mikro. "Jadi, untuk perusahaan besar, mayoritas sudah klir," terangnya.

Page 92: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

91

Ditanya terkait kapan pencairan bansos, Arie sendiri belum bisa memastikan. "Untuk pencairan tergantung pusat. Namun jika data sudah klir, mungkin bertahap sebagian ada yang mulai dicairkan Agustus ini," bebernya.

Bansos pekerja itu ditujukan kepada karyawan yang gajinya di bawah Rp 5 juta. Nanti pekerja mendapatkan bansos Rp 600 ribu per bulan selama empat bulan. Terkait dengan teknis pencairan dan waktu transfer, BPJamsostek Pasuruan masih menunggu informasi dari pusat. (eka/mie/cl9/cak)

Page 93: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

92

Page 94: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

93

Judul Pemulangan Korban Perdagangan Orang Utamakan Protokol Covid-19

Nama Media Suara Pembaruan

Newstrend Pemulangan PMI

Halaman/URL Pg14

Jurnalis ANT

Tanggal 2020-08-25 04:17:00

Ukuran 331x85mmk

Warna Warna

AD Value Rp 65.538.000

News Value Rp 327.690.000

Kategori Ditjen PPK & K3

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Harry Hikmat (Dirjen Rehabilitasi Sosial Kemsos) Sebelum berangkat ke Indonesia, mereka dilakukan rapid tesi. Ketika mereka datang (ke Indonesia) juga ada (swab test) PCR yang dilakukan oleh Kemenkes bekerja sama dengan Kementerian Kelautan dan Perikanan karena rata-rata masuk lewat kapal

positive - Harry Hikmat (Dirjen Rehabilitasi Sosial Kemsos) Saat ini WNI M KPO yang berada di RPTC Tanjung Pinang sebanyak 277 orang yang baru dipulangkan dari Johor Bahru, sedangkan di pos pemulangan Pontianak saat ini terdapat 70 orang

Ringkasan

Di tengah pandemi Covid-19 yang melanda dunia, pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemsos) tetap bekerja menangani pekerja migran bermasalah dan WNI yang menjadi korban perdagangan orang. Penanganannya dengan tetap mengutamakan protokol kesehatan Covid-19.

Demikian penjelasan Dirjen Rehabilitasi Sosial Kemsos, Harry Hikmat, Senin (24/8). Ia menyatakan, saat ini pemerintah tengah menerima kedatangan WNI migran yang menjadi korban perdagangan orang (WNI M KPO) dari dua wilayah Malaysia, Johor Bahru dan Kuching.

PEMULANGAN KORBAN PERDAGANGAN ORANG UTAMAKAN PROTOKOL COVID-19

Di tengah pandemi Covid-19 yang melanda dunia, pemerintah melalui Kementerian Sosial (Kemsos) tetap bekerja menangani pekerja migran bermasalah dan WNI yang menjadi korban perdagangan orang. Penanganannya dengan tetap mengutamakan protokol kesehatan Covid-19.

Demikian penjelasan Dirjen Rehabilitasi Sosial Kemsos, Harry Hikmat, Senin (24/8). Ia menyatakan, saat ini pemerintah tengah menerima kedatangan WNI migran yang menjadi korban perdagangan orang (WNI M KPO) dari dua wilayah Malaysia, Johor Bahru dan Kuching.

Page 95: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

94

Harry menyebutkan, Kemsos bersama Satgas Pemulangan WNI M KPO bekerja sama dengan Satgas Gugus Tugas penanganan Covid-19 berkomitmen menerima kedatangan WNI M KPO yang baru masuk ke Indonesia sesuai dengan protokol yang sudah ditetapkan. Pemeriksaan kesehatan dimulai dari kedatangan di pelabuhan atau bandara hingga sosialisasi pencegahan dan penularan Covid-19 oleh Dinas Kesehatan setempat.

"Sebelum berangkat ke Indonesia, mereka dilakukan rapid tesi. Ketika mereka datang (ke Indonesia) juga ada (swab test) PCR yang dilakukan oleh Kemenkes bekerja sama dengan Kementerian Kelautan dan Perikanan karena rata-rata masuk lewat kapal," jelasnya.

Setelah datang, mereka akan masuk rumah perlidungan trauma center (RPTC). Di sana, kembali akan dilakukan rapid /<?.v/."Jadi berkali-kali (pemeriksaannya) karena masa karantina kan bisa 14 hari, jadi

sebelum dan sesudahnya diperhatikan untuk mendeteksi jika ada yang reaktif," kata Harry.

Lebih lanjut, berdasarkan Permensos 30/2017 tentang pemulangan Warga Negara Migran Korban Perdagangan Orang dari Negara Malaysia ke Daerah Asal, Harry mengatakan tujuan pemulangan WNI M KPO adalah mengembalikan pekerja migran ke daerah asal dan mempersatukan kembali mereka dengan keluarga, masyarakat dan lingkungan sosialnya.

Harry mengatakan, saat ini Kemsos melakukan pemulangan WNI M KPO melalui 2 titik debarkasi di Tanjung Pinang dan Pontianak.

Rumah perlindungan milik Kemsos di Tanjung Pinang, melayani rujukan dari Konsulat Jenderal RI di Johor Bahru dan untuk Pos Pemulangan Pontianak, melayani rujukan dari Konsulat Jenderal RI di Kuching Malaysia. Hingga Agustus 2020, Kemsos tercatat sudah memulangkan 4.539 orang WNI M KPO melalui Tanjung Pinang dan Pontianak. "Saat ini WNI M KPO yang berada di RPTC Tanjung Pinang sebanyak 277 orang yang baru dipulangkan dari Johor Bahru, sedangkan di pos pemulangan Pontianak saat ini terdapat 70 orang " jelas Harry.

Selain itu, sebagai upaya perlindungan terhadap pekerja migran Indonesia di tengah pandemi Covid-19, Kemsos menerima penyaluran bantuan 3.000 unit alat pelindung diri (APD), peralatan kebersihan dan materi informasi untuk pencegahan kekerasan terhadap perempuan dari lembaga PBB untuk kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan, UN Women. [Ant/L-9J

caption-

Petugas medis memeriksa suhu tubuh wanita pekerja migran yang dideportasi dari Malaysia di Terminal Ketibaan Pelabuhan Internasional PT Pelindo I Dumai di Dumai, Riau, Februari 2020 lalu.

Page 96: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

95

Page 97: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

96

Judul Guru juga Dapat Jatah Insentif

Nama Media Media Indonesia

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL Pg1

Jurnalis X-6

Tanggal 2020-08-25 03:54:00

Ukuran 411x114mmk

Warna Warna

AD Value Rp 102.750.000

News Value Rp 1.027.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menkeu) Guru honorer dimasukkan dalam mereka yang mendapatkan manfaat ini (insentif pekerja bergaji di bawah Rp5 juta per bulan). Bantuannya ialah sama, standar Rp600 .OOO per bulan untuk empat bulan. Untuk ini dilakukan transfer langsung dalam dua kali penyaluran

neutral - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Anggaran yang disiapkan ini adalah Rp37,87 triliun dan sudah dikeluarkan dalam dokumen anggaran atau DIPA

neutral - Agus Susanto (Dirut BPJS Ketenagakerjaan) Hari ini kami akan serahkan data calon penerima subsidi upah dari BPJS Ketenagakerjaan kepada Kemnaker dari data yang sekarang sudah terkumpul dari target semula 15,7 juta kita mengumpulkan rekening dan terkumpul 13,7 juta dan masih ada 2 juta rekening yang belum terkumpul

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Kami membutuhkan data yang disampaikan Pak Agus. Kami butuh waktu. Kami menargetkan yang dimulai akhir bulan ini butuh 4 hari dan kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Nantinya sebanyak 15,7 juta orang yang menerima BSU akan terealisasi akhir September 2020

negative - Fawwaz Fauzi (Pekerja) Iya saya baru tahu tadi (soal penundaan). Kecewa ada. tapi mau bagaimana lagi untuk validasi data

Ringkasan

PEMERINTAH memutuskan untuk memperluas cakupan pemberian insentif uang tunai. Selain pekerja dengan upah di bawah Rp5 juta per bulan, guru honorer juga bakal mendapatkan bantuan finansial yang sama.

Kepastian pemberian insentif bagi kalangan guru honorer itu disampaikan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dalam raker bersama Komisi XI DPR RI. kemarin.

Page 98: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

97

GURU JUGA DAPAT JATAH INSENTIF

Guru honorer masuk ke daftar 15,7 juta penerima insentif senilai Rp2,4 juta per orang.

Despian Nurhidayat

[email protected]

PEMERINTAH memutuskan untuk memperluas cakupan pemberian insentif uang tunai. Selain pekerja dengan upah di bawah Rp5 juta per bulan, guru honorer juga bakal mendapatkan bantuan finansial yang sama. Kepastian pemberian insentif bagi kalangan guru honorer itu disampaikan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dalam raker bersama Komisi XI DPR RI. kemarin.

"Guru honorer dimasukkan dalam mereka yang mendapatkan manfaat ini (insentif pekerja bergaji di bawah Rp5 juta per bulan). Bantuannya ialah sama, standar Rp600 .OOO per bulan untuk empat bulan. Untuk ini dilakukan transfer langsung dalam dua kali penyaluran," ungkap Menkeu.

Sri Mulyani menjelaskan guru honorer penerima manfaat insentif tersebut adalah mereka yang terdata dalam BP Jamsostek maupun yang sedang dalam tahap penyempurnaan data di Kemendikbud dan Kementerian PAN RB. Ia menuturkan guru honorer ini masuk ke 15,7 juta penerima insentif yang akan mendapat manfaat total senilai Rp2,4 juta per orang.

Sri Mulyani melanjutkan, insentif ini telah dikeluarkan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) senilai Rp37.87 triliun. "Anggaran yang disiapkan ini adalah Rp37,87 triliun dan sudah dikeluarkan dalam dokumen anggaran atau DIPA," ujarnya.

Pada kesempatan berbeda, Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) dilaporkan telah menerima 2.5 juta data calon penerima program Bantuan Subsidi Upah (BSU). Data tersebut diserahkan setelah dilakukan verifikasi dari BPJS Ketenagakerjaan.

"Hari ini kami akan serahkan data calon penerima subsidi upah dari BPJS Ketenagakerjaan kepada Kemnaker dari data yang sekarang sudah terkumpul dari target semula 15,7 juta kita mengumpulkan rekening dan terkumpul 13,7 juta dan masih ada 2 juta rekening yang belum terkumpul," kata Dirut BPJS Ketenagakerjaan Agus Susanto di Kantor Kemnaker, kemarin.

Dari 13,7 juta, BPJS Ketenagakerjaan memvalidasi secara berlapis dan menyerahkan secara bertahap rekening yang tervalidasi yaitu 2,5 juta nomor rekening atau data per batch ini akan memudahkan rekonsilisasi monitoring dan prinsip kehati-hatian. Dalam kesempatan yang sama, Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah, mengatakan data sebanyak itu akan dilakukan kesusaian dan memastikan setiap calon penerima memenuhi syarat. "Kami membutuhkan data yang disampaikan Pak Agus. Kami butuh waktu. Kami menargetkan yang dimulai akhir bulan ini butuh 4 hari dan kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada," ujar Ida.

Ditunda

Terkait dengan penyesuaian data tersebut, Ida Fauziyah mengumumkan bahwa pencairan program BSU bagi pekerja yang sedianya mulai hari ini ditunda. Meski tertunda, Ida memastikan bahwa 2,5 juta pekerja akan menerima bantuan dari pemerintah yang dikirimkan melalui rekening masing-masing. Setelah penyesuaian dilakukan, dana BSU akan diserahkan ke Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) untuk bisa dicairkan dan disalurkan ke bank pemerintah. "Nantinya sebanyak 15,7 juta orang yang menerima BSU akan terealisasi akhir September 2020," pungkas Ida.

Page 99: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

98

Tertundanya pencairan program BSU bagi pekerja yang upahnya di bawah Rp5 juta membuat masyarakat sedikit kecewa. Salah satu penerima BSU, Fawwaz Fauzi, 24, pekerja di PT Cosl Indo mengaku sedikit kecewa. Meski begitu, ia berharap pencairan subsidi upah tersebut segera terlaksana.

"Iya saya baru tahu tadi (soal penundaan). Kecewa ada. tapi mau bagaimana lagi untuk validasi data," kata Fawwaz, kemarin.

Adapun Eldisa Destaniar, 29. guru honorer S MA swasta di Tengerang, Banten, mengaku gembira saat mengetahui dirinya termasuk ke kelompok yang bakal mendapatkan bantuan Rp600 ribu per bulan selama empat kali. (Sru/Iam/Ant/X-6)

Page 100: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

99

Page 101: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

100

Judul Berita Foto - Target Penerima Bantuan Subsidi Upah

Nama Media Kontan

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL Pg2

Jurnalis KONTAN

Tanggal 2020-08-25 03:53:00

Ukuran 175x223mmk

Warna Hitam/Putih

AD Value Rp 29.750.000

News Value Rp 148.750.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

BERITA FOTO - TARGET PENERIMA BANTUAN SUBSIDI UPAH

caption :

Pekerja menyelesaikan pembangunan gedung perkantoran di Tangerang Selatan, Selasa (24/8). Pemerintah telah melakukan validasi terhadap sebanyak 7,5 juta peserta Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan untuk mendapatkan bantuan subsidi upah. Pemerintah menargetkan sebanyak 15,7 juta pekerja yang menjadi peserta BP Jamsostek untuk penerima bantuan subsidi upah (BSU).

Page 102: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

101

Judul Kesepakatan DPR dan Organisasi Buruh Diapresiasi

Nama Media Suara Pembaruan

Newstrend Omnibus Law

Halaman/URL Pg2

Jurnalis C-6

Tanggal 2020-08-25 03:51:00

Ukuran 138x159mmk

Warna Warna

AD Value Rp 54.648.000

News Value Rp 163.944.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Hidayat Nur Wahid (Wakil Ketua MPR) Beberapa kesepakatan yang mengakomodasi koreksi dan kepentingan buruh itu perlu diapresiasi. DPR juga harus konsekuen melaksanakan kesepakatan itu. dengan memasukkannya ke dalam aturan perundangan

positive - Hidayat Nur Wahid (Wakil Ketua MPR) Demi kemaslahatan semuanya, DPR juga perlu mendengarkan dan mengakomodasi banyak kritik dan penolakan dari elemen-elemen bangsa lainnya, seperti yang disampaikan oleh Muhammadiyah. Nahdlatul Ulama, Majelis Ulama Indonesia dan lain se-bagainya.

neutral - Hidayat Nur Wahid (Wakil Ketua MPR) DPR juga harusnya menyelamatkan hak konstitusional DPR dalam kuasa membuat UU dengan mengeritisi munculnya Pasal 170 RUU Ciptaker itu

positive - Puan Maharani (Ketua DPR) Pembahasan RUU Cipta Kerja dilakukan secara cermat, hati-hati, transparan, terbuka, dan yang terpenting adalah mengutamakan kesinambungan kepentingan nasional. baik di masa sekarang maupun di masa yang akan datang

positive - Puan Maharani (Ketua DPR) Pembahasan RUU Cipta Kerja dilakukan secara cermat, hati-hati, transparan, terbuka, dan yang terpenting adalah mengutamakan kesinambungan kepentingan nasional. baik di masa sekarang maupun di masa yang akan datang.

Ringkasan

DPR dan sejumlah organisasi buruh menghasilkan empat poin kesepakatan terkait klaster ketenagakerjaan dalam Rancangan Undang-Undang (RUU) Cipta Kerja (Ciptaker). Kesepakatan itu merupakan hasil pertemuan 20-21 Agustus 2020 di Jakarta. Wakil Ketua M PR Hidayat Nur Wahid mengapresiasi hal tersebut namun Hidayat meminta koreksi dan keberatan dari beberapa elemen bangsa lainnya menyangkut RUU Ciptaker dapat menjadi atensi DPR.

KESEPAKATAN DPR DAN ORGANISASI BURUH DIAPRESIASI

DPR dan sejumlah organisasi buruh menghasilkan empat poin kesepakatan terkait klaster ketenagakerjaan dalam Rancangan Undang-Undang (RUU) Cipta Kerja (Ciptaker). Kesepakatan itu merupakan hasil pertemuan 20-21 Agustus 2020 di Jakarta.

Page 103: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

102

Wakil Ketua M PR Hidayat Nur Wahid mengapresiasi hal tersebut namun Hidayat meminta koreksi dan keberatan dari beberapa elemen bangsa lainnya menyangkut RUU Ciptaker dapat menjadi atensi DPR.

"Beberapa kesepakatan yang mengakomodasi koreksi dan kepentingan buruh itu perlu diapresiasi. DPR juga harus konsekuen melaksanakan kesepakatan itu. dengan memasukkannya ke dalam aturan perundangan," kata Hidayat, di Jakarta, Senin (24/8).

Hidayat pun menyebut. "Demi kemaslahatan semuanya, DPR juga perlu mendengarkan dan mengakomodasi banyak kritik dan penolakan dari elemen-elemen bangsa lainnya, seperti yang disampaikan oleh Muhammadiyah. Nahdlatul Ulama, Majelis Ulama Indonesia dan lain se-bagainya."

Menurut Hidayat persoalan yang ada dalam RUU Ciptaker. bukan hanya ketentuan klaster ketenagakerajaan. Hidayat menyatakan banyak substansi menimbulkan penolakan dari berbagai elemen bangsa.

Misalnya mengenai pers, jaminan produk halal, lingkungan hidup, pendidikan, dan hubungan pusat dengan daerah. Hidayat menyoroti Pasal 170 RUU Ciptaker yang memberi kewenangan berlebih kepada pemerintah menyangkut proses legislasi.

Hidayat berharap DPR bekerja secara cermat dan tidak tergesa-gesa dalam membahas RUU inisiatif pemerintah tersebut. "DPR juga harusnya menyelamatkan hak konstitusional DPR dalam kuasa membuat UU dengan mengeritisi munculnya Pasal 170 RUU Ciptaker itu," tegas Hidayat.

Sebelumnya. Ketua DPR

Puan Maharani menegaskan pembahasan RUU Ciptaker dilakukan dengan hati-hati dan transparan. Menurut Puan. DPR sangat memerhatikan berbagai masukan dari seluruh komponen bangsa.

"Pembahasan RUU Cipta Kerja dilakukan secara cermat, hati-hati, transparan, terbuka, dan yang terpenting adalah mengutamakan kesinambungan kepentingan nasional. baik di masa sekarang maupun di masa yang akan datang." ujar Puan, belum lama ini.

Sementara itu. Ketua Badan Legislasi (Baleg) DPR Supratman Andi Agtas menyatakan Panitia Kerja RUU Ciptaker menargetkan RUU Ciptaker disahkan pada awal Oktober 2020. Demi mewujudkan itu. Supratman menjelaskan DPR akan bekerja secara maksimal.

Sebanyak 50 sampai 100 daftar inventarisasi masalah (DIM) bakal dibahas setiap harinya. RUU Ciptaker menyisakan sekitar 1.700 DIM. Menurut Supratman apabila berjalan lancar, pembahasan

DIM rampung pada pertengahan September 2020.

Supratman menuturkan sejumlah norma usulan pemerintah telah dirombak. Contohnya soal kewenangan pemerintah pusat dan pemerintah daerah (pemda). Awalnya kewenangan pemda diambil alih pemerintah pusat. Namun dalam perkembangannya. sudah dikembalikan lagi ke pemda. Adapun kesepakatan DPR dan perwakilan organisasi buruh pada 21 Agustus 2020. antara lain, mendasarkan materi muatan klaster ketenagakerjaan RUU Ciptaker dengan putusan Mahkamah Konstitusi (MK). Terdapat delapan putusan M K menyangkut ketenagakerjaan antara lain perjanjian kerja waktu tertentu (PKWT), upah, pesangon, hubungan kerja, dan pemutusan hubungan kerja. Kemudian, mengembalikan sanksi pidana ketenagakerjaan dalam RUU Ciptaker sesuai ketentuan UU 13/2003 tentang Ketenagakerjaan dengan proses yang dipertimbangkan secara seksama. [C-6]

Page 104: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

103

Page 105: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

104

Judul Guru juga Dapat Jatah Insentif

Nama Media mediaindonesia.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://mediaindonesia.com/read/detail/339122-guru-juga-dapat-jatah-insentif

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-25 03:40:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menkeu) Guru honorer dimasukkan dalam mereka yang mendapatkan manfaat ini (insentif pekerja bergaji di bawah Rp5 juta per bulan). Bantuannya ialah sama, standar Rp600.000 per bulan untuk empat bulan. Untuk ini dilakukan transfer langsung dalam dua kali penyaluran

neutral - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Anggaran yang disiapkan ini adalah Rp37,87 triliun dan sudah dikeluarkan dalam dokumen anggaran atau DIPA

neutral - Agus Susanto (Dirut BPJS Ketenagakerjaan) Hari ini kami akan serahkan data calon penerima subsidi upah dari BPJS Ketenagakerjaan kepada Kemnaker dari data yang sekarang sudah terkumpul dari target semula 15,7 juta kita mengumpulkan rekening dan terkumpul 13,7 juta dan masih ada 2 juta rekening yang belum terkumpul

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Kami membutuhkan data yang disampaikan Pak Agus. Kami butuh waktu. Kami menargetkan yang dimulai akhir bulan ini butuh 4 hari dan kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Nantinya sebanyak 15,7 juta orang yang menerima BSU akan terealisasi akhir September 2020

negative - Fawwaz Fauzi (Pekerja) Iya saya baru tahu tadi (soal penundaan). Kecewa ada, tapi mau bagaimana lagi untuk validasi data

Ringkasan

Pemerintah memutuskan untuk memperluas cakupan pemberian insentif uang tunai. Selain pekerja dengan upah di bawah Rp5 juta per bulan, guru honorer juga bakal mendapatkan bantuan finansial yang sama.

GURU JUGA DAPAT JATAH INSENTIF

PEMERINTAH memutuskan untuk memperluas cakupan pemberian insentif uang tunai. Selain pekerja dengan upah di bawah Rp5 juta per bulan, guru honorer juga bakal mendapatkan bantuan finansial yang sama.

Page 106: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

105

Kepastian pemberian insentif bagi kalangan guru honorer itu disampaikan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dalam raker bersama Komisi XI DPR RI, kemarin.

"Guru honorer dimasukkan dalam mereka yang mendapatkan manfaat ini (insentif pekerja bergaji di bawah Rp5 juta per bulan). Bantuannya ialah sama, standar Rp600.000 per bulan untuk empat bulan. Untuk ini dilakukan transfer langsung dalam dua kali penyaluran," ungkap Menkeu.

Sri Mulyani menjelaskan guru honorer penerima manfaat insentif tersebut adalah mereka yang terdata dalam BP Jamsostek maupun yang sedang dalam tahap penyempurnaan data di Kemendikbud dan Kementerian PAN RB.

Ia menuturkan guru honorer ini masuk ke 15,7 juta penerima insentif yang akan mendapat manfaat total senilai Rp2,4 juta per orang.

Sri Mulyani melanjutkan, insentif ini telah dikeluarkan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) senilai Rp37,87 triliun. "Anggaran yang disiapkan ini adalah Rp37,87 triliun dan sudah dikeluarkan dalam dokumen anggaran atau DIPA," ujarnya.

Pada kesempatan berbeda, Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) dilaporkan telah menerima 2,5 juta data calon penerima program Bantuan Subsidi Upah (BSU). Data tersebut diserahkan setelah dilakukan verifi kasi dari BPJS Ketenagakerjaan.

"Hari ini kami akan serahkan data calon penerima subsidi upah dari BPJS Ketenagakerjaan kepada Kemnaker dari data yang sekarang sudah terkumpul dari target semula 15,7 juta kita mengumpulkan rekening dan terkumpul 13,7 juta dan masih ada 2 juta rekening yang belum terkumpul," kata Dirut BPJS Ketenagakerjaan Agus Susanto di Kantor Kemnaker, kemarin.

Dari 13,7 juta, BPJS Ketenagakerjaan memvalidasi secara berlapis dan menyerahkan secara bertahap rekening yang tervalidasi yaitu 2,5 juta nomor rekening atau data per batch ini akan memudahkan rekonsilisasi monitoring dan prinsip kehati-hatian.

Dalam kesempatan yang sama, Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah, mengatakan data sebanyak itu akan dilakukan kesusaian dan memastikan setiap calon penerima memenuhi syarat. "Kami membutuhkan data yang disampaikan Pak Agus. Kami butuh waktu. Kami menargetkan yang dimulai akhir bulan ini butuh 4 hari dan kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada," ujar Ida.

Ditunda Terkait dengan penyesuaian data tersebut, Ida Fauziyah mengumumkan bahwa pencairan program BSU bagi pekerja yang sedianya mulai hari ini ditunda. Meski tertunda, Ida memastikan bahwa 2,5 juta pekerja akan menerima bantuan dari pemerintah yang dikirimkan melalui rekening masing-masing.

Setelah penyesuaian dilakukan, dana BSU akan diserahkan ke Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) untuk bisa dicairkan dan disalurkan ke bank pemerintah. "Nantinya sebanyak 15,7 juta orang yang menerima BSU akan terealisasi akhir September 2020," pungkas Ida.

Tertundanya pencairan program BSU bagi pekerja yang upahnya di bawah Rp5 juta membuat masyarakat sedikit kecewa. Salah satu penerima BSU, Fawwaz Fauzi, 24, pekerja di PT Cosl Indo mengaku sedikit kecewa. Meski begitu, ia berharap pencairan subsidi upah tersebut segera terlaksana.

"Iya saya baru tahu tadi (soal penundaan). Kecewa ada, tapi mau bagaimana lagi untuk validasi data," kata Fawwaz, kemarin.

Page 107: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

106

Adapun Eldisa Destaniar, 29, guru honorer SMA swasta di Tengerang, Banten, mengaku gembira saat mengetahui dirinya termasuk ke kelompok yang bakal mendapatkan bantuan Rp600 ribu per bulan selama empat kali. (Sru/Iam/Ant/X-6).

Page 108: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

107

Judul Menkeu Sebut BLT Pekerja Sudah Mulai Disalurkan

Nama Media okezone.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://economy.okezone.com/read/2020/08/24/20/2266639/menkeu-sebut-blt-pekerja-sudah-mulai-disalurkan

Jurnalis Rina Anggraeni,

Tanggal 2020-08-25 03:07:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Sri Mulyani (Menteri Keuangan) Kementerian Ketenagakerjaan telah mengeluarkan permenakarnya dan Dipa sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus ini sudah mulai bisa disalurkan tahap pertamanya

neutral - Sri Mulyani (Menteri Keuangan) Jadi yang udah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan per Juni 2020 dan telah memiliki nama dan nomor rekening

Ringkasan

Bantuan langsung tunai (BLT) untuk pekerja yang bergaji di bawah Rp5 juta mulai dicairkan. Pasalnya, sudah dicairkan mulai 24 Agustus 2020.

Menteri Keuangan (Menkeu) menyebutkan dana BLT sebesar Rp600 ribu telah disalurkan pada hari ini untuk penyaluran pertamanya.

MENKEU SEBUT BLT PEKERJA SUDAH MULAI DISALURKAN

JAKARTA - Bantuan langsung tunai (BLT) untuk pekerja yang bergaji di bawah Rp5 juta mulai dicairkan. Pasalnya, sudah dicairkan mulai 24 Agustus 2020.

Menteri Keuangan (Menkeu) menyebutkan dana BLT sebesar Rp600 ribu telah disalurkan pada hari ini untuk penyaluran pertamanya.

"Kementerian Ketenagakerjaan telah mengeluarkan permenakarnya dan Dipa sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus ini sudah mulai bisa disalurkan tahap pertamanya," ujar Sri Mulyani.

Dia melanjutkan BLT Rp600 ribu ini akan diberikan kepada 15,7 juta pekerja anggota BPJS Ketenagakerjaan yang pendapatannya di bawah Rp5 juta. Serta yang terdaftar di dalam Jamsostek.

Page 109: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

108

"Jadi yang udah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan per Juni 2020 dan telah memiliki nama dan nomor rekening," jelasnya.

Silakan Cek Rekening, Sri Mulyani Sebut BLT Pekerja Rp600.000 Cair Hari Ini (rzy).

Page 110: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

109

Judul Sri Mulyani: Subsidi Rp 600 Ribu Bagi Pekerja Bergaji Di Bawah Rp 5 Juta Mulai Disalurkan

Nama Media rmol.id

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://politik.rmol.id/read/2020/08/25/449452/sri-mulyani-subsidi-rp-600-ribu-bagi-pekerja-bergaji-di-bawah-rp-5-juta-mulai-disalurkan

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-25 02:03:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Sri Mulyani (Menteri Keuangan) Data kepersertaan BP Jamsostek dan instansi terkait yang merupakan sumber datanya juga ada isu seperti guru honorer yang dimasukkan di dalam mereka yang mendapatkan manfaat ini baik yang sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan maupun yang sekarang dalam proses penyempurnaan database yang ada di Kemendikbud maupun Menpan RB

positive - Sri Mulyani (Menteri Keuangan) Bantuannya adalah sama standar Rp 600.000 per bulan untuk 4 bulan, untuk ini dilakukan transfer langsung dalam dua kali penyaluran

positive - Direshuflle (None) Jadi berbeda dengan Banpres produktif yang ini adalah dua kali transfer dan untuk ini Kementerian Tenaga Kerja Sudah mengeluarkan Permenakarnya dan DIPA sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus ini sudah mulai bisa disalurkan tahap pertamanya

Ringkasan

Pemerintah telah merealisasikan subsidi Rp 600ribu per bulan selama empat bulan kepad para pekerja yang gajinya di bawah Rp 5 juta per bulan yang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan.

SRI MULYANI: SUBSIDI RP 600 RIBU BAGI PEKERJA BERGAJI DI BAWAH RP 5 JUTA MULAI DISALURKAN

Sri Mulyani: Subsidi Rp 600 Ribu Bagi Pekerja Bergaji Di Bawah Rp 5 Juta Mulai Disalurkan Laporan: Raiza Andini Selasa, 25 Agustus 2020, 00:40 WIB Menkeu Sri Mulyandi di DPR/Net Pemerintah telah merealisasikan subsidi Rp 600ribu per bulan selama empat bulan kepad para pekerja yang gajinya di bawah Rp 5 juta per bulan yang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan.

Berita terkait Berkinerja Memble, Sri Mulyani Hingga Nadiem Makarim Layak Direshuflle SMI Tuding Menteri Baru Biang Keladi Serapan Dana Corona Rendah, RR: Menkeu Sok Jago ! Sekali Lagi Meluruskan Arti Perbandingan Angka Pertumbuhan Yang Sesat Atau Disesatkan Menteri

Page 111: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

110

Keuangan Sri Mulyani di hadapan anggota Komisi XI DPR RI saat rapat kerja bersama menyampaikan bahwa program pemulihan ekonomi nasional (PEN) dengan memberikan 15,7 juta pekerja anggota BPJS Ketenagakerjaan yang pendapatannya di bawah Rp 5juta dan terdaftar di dalam Jamsostek yaitu BPJS Ketenagakerjaan per Juni 2020 dan telah memiliki nama dan nomor rekening.

"Data kepersertaan BP Jamsostek dan instansi terkait yang merupakan sumber datanya juga ada isu seperti guru honorer yang dimasukkan di dalam mereka yang mendapatkan manfaat ini baik yang sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan maupun yang sekarang dalam proses penyempurnaan database yang ada di Kemendikbud maupun Menpan RB," ujar Sri Mulyani di ruang rapat Komisi XI, Komplek Parlemen, Senayan, Senin (24/9).

Menkeu dua periode ini menambahkan, anggaran yang disiapkan oleh pemerintah dalam program ini senilai Rp 37,87 triliun dan sudah dikeluarkan dalam dokumen anggaran atau DIPA.

"Bantuannya adalah sama standar Rp 600.000 per bulan untuk 4 bulan, untuk ini dilakukan transfer langsung dalam dua kali penyaluran," katanya.

Dia mengatakan, untuk tahap awal, pemerintah telah mengeluarkan dana tersebut dan membagiknnya kepada para pekerja di bawah Rp 5 juta mulai Senin (24/8).

Berkinerja Memble, Sri Mulyani Hingga Nadiem Makarim Layak Direshuflle "Jadi berbeda dengan Banpres produktif yang ini adalah dua kali transfer dan untuk ini Kementerian Tenaga Kerja Sudah mengeluarkan Permenakarnya dan DIPA sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus ini sudah mulai bisa disalurkan tahap pertamanya," tandasnya.

EDITOR: ANGGA ULUNG TRANGGANA Tag: SRI MULYANI KEMENKEU BURUH SUBSIDI .

Page 112: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

111

Judul Mahasiswa Kepri Demo Tolak TKA China

Nama Media republika.co.id

Newstrend Kedatangan TKA Asal China

Halaman/URL https://republika.co.id/berita/qfkz9e377/mahasiswa-kepri-demo-tolak-tka-china

Jurnalis Teguh Firmansyah

Tanggal 2020-08-25 01:27:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Ditjen Binapenta

Layanan Korporasi

Sentimen Negatif

Narasumber

neutral - Budi Prasetyo (Koordinator aksi) Kami juga meminta Disnaker Bintan untuk melibatkan mahasiswa dalam pengawasan penerimaan tenaga kerja lokal di PT BAI

negative - Budi Prasetyo (Koordinator aksi) Di tengah kondisi Covid-19, seharusnya pemerintah tidak mengizinkan TKA masuk ke daerah kita, apalagi dari negara terjangkit

positive - Indra Hidayat (Kepala Disnaker Bintan) Pemkab Bintan sudah MoU dengan PT BAI menyangkut penempatan tenaga kerja lokal Bintan selama lima tahun

positive - Abdul Bar (Plt Kepala Disnaker Kepri) Kami sudah membentuk tim terpadu, yang nantinya rutin mendata keberadaan TKA ilegal di PT BAI

positive - Abdul Bar (Plt Kepala Disnaker Kepri) Alhamdulillah perizinan lengkap, kalau tidak lengkap, tentu tidak boleh bekerja di sini

neutral - Abdul Bar (Plt Kepala Disnaker Kepri) Mereka juga dikarantina selama 14 hari di wisma PT BAI dengan pengawasan ketat Satuan Gugus Tugas COVID-19. Kalau tidak ada gejala, baru boleh bekerja

Ringkasan

Puluhan mahasiswa yang tergabung di dalam Aliansi Mahasiswa Kepri (AMK) menggelar aksi unjuk rasa di dua lokasi, yakni kantor Disnaker Kabupaten Bintan dan kantor Gubernur Gubernur Kepri, Senin. Mereka menolak kedatangan ratusan TKA asal Tiongkok di PT Bintan Alumina Indonesia (BAI) di Galang Batang.

MAHASISWA KEPRI DEMO TOLAK TKA CHINA

BINTAN -- Puluhan mahasiswa yang tergabung di dalam Aliansi Mahasiswa Kepri (AMK) menggelar aksi unjuk rasa di dua lokasi, yakni kantor Disnaker Kabupaten Bintan dan kantor

Page 113: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

112

Gubernur Gubernur Kepri, Senin. Mereka menolak kedatangan ratusan TKA asal Tiongkok di PT Bintan Alumina Indonesia (BAI) di Galang Batang.

Koordinator aksi, Budi Prasetyo dalam tuntutannya, meminta transparansi terkait jumlah data TKA di PT BAI. Selain itu juga meminta komitmen Disnaker Bintan untuk mengawal terkait proses penerimaan 20 ribu karyawan di PT BAI.

"Kami juga meminta Disnaker Bintan untuk melibatkan mahasiswa dalam pengawasan penerimaan tenaga kerja lokal di PT BAI," kata Budi.

Selain itu, mahasiswa juga mendesak DPRD Provinsi Kepri membentuk Tim Pansus untuk mengecek kebenaran dari jumlah TKA yang ada di PT BAI.

Demonstran juga menuntut Pemprov Kepri menjalankan Undang-Undang Nomor 39 tahun 2009 terkait Kawasan Ekonomi Khusus, dan mendesak Gubernur Kepri untuk mencopot Kepala Disnaker Provinsi Kepri karena dinilai lalai mendatangkan TKA di tengah meningkatnya pandemi Covid-19 di Kepri.

"Di tengah kondisi Covid-19, seharusnya pemerintah tidak mengizinkan TKA masuk ke daerah kita, apalagi dari negara terjangkit," ujar Budi.

Kepala Disnaker Bintan, Indra Hidayat, menyampaikan, jumlah TKA di PT BAI saat ini sebanyak 800 orang dan tenaga kerja lokal sebanyak 2.500 orang. Pihaknya mengaku siap melakukan pengawasan dan monitoring terkait proses penerimaan tenaga kerja lokal di PT BAI.

"Pemkab Bintan sudah MoU dengan PT BAI menyangkut penempatan tenaga kerja lokal Bintan selama lima tahun," tutur Indra.

Plt Kepala Disnaker Kepri, Abdul Bar, mengaku, memperketat pengawasan terhadap ratusan TKA China yang baru datang di PT BAI sebagai langkah antisipasi masuknya TKA ilegal ke daerah tersebut. "Kami sudah membentuk tim terpadu, yang nantinya rutin mendata keberadaan TKA ilegal di PT BAI," ujar Abdul Bar.

Abdul Bar pun menjamin TKA tersebut sudah memenuhi persyaratan bekerja di Bintan. Berdasarkan laporan yang diterima dari PT BAI, katanya, pekerja asal negara tirai bambu ini telah mengantongi izin Rencana Pengunaan TKA (RPTKA) dari Kementerian terkait. "Alhamdulillah perizinan lengkap, kalau tidak lengkap, tentu tidak boleh bekerja di sini," tuturnya.

Abdul Bar turut mengimbau agar warga tidak khawatir menyangkut kedatangan TKA China ke Bintan di tengah pandemi COVID-19. Menurutnya, pekerja asing tersebut sudah membawa hasil tes swab negatif Covid-19 dari negaranya. Bahkan sampai di Bintan langsung menjalani rapid rest dan swab kembali.

"Mereka juga dikarantina selama 14 hari di wisma PT BAI dengan pengawasan ketat Satuan Gugus Tugas COVID-19. Kalau tidak ada gejala, baru boleh bekerja," tegasnya.

Page 114: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

113

Judul Sri Mulyani: Subsidi Rp 600 Ribu Bagi Pekerja Dengan Gaji Di Bawah Rp 5 Juta Mulai Disalurkan

Nama Media rmol.id

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://politik.rmol.id/read/2020/08/25/449452/sri-mulyani-subsidi-rp-600-ribu-bagi-pekerja-dengan-gaji-di-bawah-rp-5-juta-mulai-disalurkan

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-25 00:56:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Sri Mulyani (Menteri Keuangan) Data kepersertaan BP Jamsostek dan instansi terkait yang merupakan sumber datanya juga ada isu seperti guru honorer yang dimasukkan di dalam mereka yang mendapatkan manfaat ini baik yang sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan maupun yang sekarang dalam proses penyempurnaan database yang ada di Kemendikbud maupun Menpan RB

positive - Sri Mulyani (Menteri Keuangan) Bantuannya adalah sama standar Rp 600.000 per bulan untuk 4 bulan, untuk ini dilakukan transfer langsung dalam dua kali penyaluran

positive - Direshuflle (None) Jadi berbeda dengan Banpres produktif yang ini adalah dua kali transfer dan untuk ini Kementerian Tenaga Kerja Sudah mengeluarkan Permenakarnya dan DIPA sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus ini sudah mulai bisa disalurkan tahap pertamanya

Ringkasan

Pemerintah telah merealisasikan subsidi Rp 600ribu per bulan selama empat bulan kepad para pekerja yang gajinya di bawah Rp 5 juta per bulan yang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan.

SRI MULYANI: SUBSIDI RP 600 RIBU BAGI PEKERJA DENGAN GAJI DI BAWAH RP 5 JUTA MULAI DISALURKAN

Sri Mulyani: Subsidi Rp 600 Ribu Bagi Pekerja Dengan Gaji Di Bawah Rp 5 Juta Mulai Disalurkan Laporan: Raiza Andini Selasa, 25 Agustus 2020, 00:40 WIB Menkeu Sri Mulyandi di DPR/Net Pemerintah telah merealisasikan subsidi Rp 600ribu per bulan selama empat bulan kepad para pekerja yang gajinya di bawah Rp 5 juta per bulan yang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan.

Berita terkait Berkinerja Memble, Sri Mulyani Hingga Nadiem Makarim Layak Direshuflle SMI Tuding Menteri Baru Biang Keladi Serapan Dana Corona Rendah, RR: Menkeu Sok Jago ! Sekali Lagi Meluruskan Arti Perbandingan Angka Pertumbuhan Yang Sesat Atau Disesatkan Menteri

Page 115: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

114

Keuangan Sri Mulyani di hadapan anggota Komisi XI DPR RI saat rapat kerja bersama menyampaikan bahwa program pemulihan ekonomi nasional (PEN) dengan memberikan 15,7 juta pekerja anggota BPJS Ketenagakerjaan yang pendapatannya di bawah Rp 5juta dan terdaftar di dalam Jamsostek yaitu BPJS Ketenagakerjaan per Juni 2020 dan telah memiliki nama dan nomor rekening.

"Data kepersertaan BP Jamsostek dan instansi terkait yang merupakan sumber datanya juga ada isu seperti guru honorer yang dimasukkan di dalam mereka yang mendapatkan manfaat ini baik yang sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan maupun yang sekarang dalam proses penyempurnaan database yang ada di Kemendikbud maupun Menpan RB," ujar Sri Mulyani di ruang rapat Komisi XI, Komplek Parlemen, Senayan, Senin (24/9).

Menkeu dua periode ini menambahkan, anggaran yang disiapkan oleh pemerintah dalam program ini senilai Rp 37,87 triliun dan sudah dikeluarkan dalam dokumen anggaran atau DIPA.

"Bantuannya adalah sama standar Rp 600.000 per bulan untuk 4 bulan, untuk ini dilakukan transfer langsung dalam dua kali penyaluran," katanya.

Dia mengatakan, untuk tahap awal, pemerintah telah mengeluarkan dana tersebut dan membagiknnya kepada para pekerja di bawah Rp 5 juta mulai Senin (24/8).

Berkinerja Memble, Sri Mulyani Hingga Nadiem Makarim Layak Direshuflle "Jadi berbeda dengan Banpres produktif yang ini adalah dua kali transfer dan untuk ini Kementerian Tenaga Kerja Sudah mengeluarkan Permenakarnya dan DIPA sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus ini sudah mulai bisa disalurkan tahap pertamanya," tandasnya.

EDITOR: ANGGA ULUNG TRANGGANA Tag: SRI MULYANI KEMENKEU BURUH SUBSIDI .

Page 116: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

115

Judul Pekerja Migran Indonesia Meninggal Dunia Di Malaysia, Statusnya Ilegal

Nama Media rmol.id

Newstrend Kasus PMI Ilegal Meninggal

Halaman/URL https://nusantara.rmol.id/read/2020/08/24/449446/pekerja-migran-indonesia-meninggal-dunia-di-malaysia-statusnya-ilegal

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-25 00:55:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Ditjen PPK & K3

Layanan Korporasi

Sentimen Negatif

Narasumber

negative - Syafruddin (suami Pekerja Migran Indonesia) Awalnya dua hari yang lalu, istri saya dibawa ke klinik, sorenya dibawa pulang ke rumah. Besok paginya di bawa ke rumah sakit, lalu sore harinya keadaan istri saya dalam keadaan kritis, dan meninggal jam setengah 3 pagi

negative - Syafruddin (suami Pekerja Migran Indonesia) Awal keberangkatan karena saya enggak bisa kerja lagi, tangan udah enggak enak, mata sudah enggak jelas. Kita enggak tahu berangkat lewat jalur apa, tahunya dia sudah berangkat, sudah di jalan

negative - Syafruddin (suami Pekerja Migran Indonesia) Ini masalahnya prosedur katanya karena ilegal, harapannya saya kalau bisa istri saya pulang

Ringkasan

Syafruddin, suami Pekerja Migran Indonesia bernama Puji Astuti yang meninggal di Malaysia/Net Seorang Pekerja Migran Indonesia Meninggal Dunia Di Malaysia, Statusnya Ilegal (PMI) ilegal, Puji Astuti (49 tahun) asal Karangjaya, Kelurahan Karang Maritim, Kecamatan Panjang, Kota Bandarlampung meninggal dunia di Malaysia akibat tekanan darah tinggi.

PEKERJA MIGRAN INDONESIA MENINGGAL DUNIA DI MALAYSIA, STATUSNYA ILEGAL

Pekerja Migran Indonesia Meninggal Dunia Di Malaysia, Statusnya Ilegal Laporan: Diki Trianto Senin, 24 Agustus 2020, 22:45 WIB Syafruddin, suami Pekerja Migran Indonesia bernama Puji Astuti yang meninggal di Malaysia/Net Seorang Pekerja Migran Indonesia Meninggal Dunia Di Malaysia, Statusnya Ilegal (PMI) ilegal, Puji Astuti (49 tahun) asal Karangjaya, Kelurahan Karang Maritim, Kecamatan Panjang, Kota Bandarlampung meninggal dunia di Malaysia akibat tekanan darah tinggi.

Page 117: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

116

Berita terkait Dibantu Pemain Didikan PSG, Bayern Raih Trofi Liga Champions Ke-6 Pertama Dalam Sejarah, PSG Raih Tiket Final Liga Champions Usai Lyon Pecundangi City, Kylian Mbappe Beri Tepuk Tangan Untuk Farmers League Suami Puji Astuti, Syafruddin menceritakan, dirinya mendapat kabar sekitar pukul 02.30 WIB dari kawan istrinya di Malaysia bahwa istrinya meninggal dunia di rumah sakit.

"Awalnya dua hari yang lalu, istri saya dibawa ke klinik, sorenya dibawa pulang ke rumah. Besok paginya di bawa ke rumah sakit, lalu sore harinya keadaan istri saya dalam keadaan kritis, dan meninggal jam setengah 3 pagi," kata Syafruddin dilansir Kantor Berita RMOLLampung , Senin (24/8).

Ia menceritakan, istrinya sudah bekerja sebagai perawat bayi di Malaysia selama empat tahun dan tidak pernah pulang. Istrinya juga punya riwayat tekanan darah tinggi, bahkan penyakit jantung saat masih mengandung anaknya.

Kendati demikian, Syafruddin mengaku tidak tahu jika istrinya bekerja secara ilegal. Menurutnya, sang istri berangkat ke Malaysia dari Sidoharjo, Jawa Timur.

Dibantu Pemain Didikan PSG, Bayern Raih Trofi Liga Champions Ke-6 "Awal keberangkatan karena saya enggak bisa kerja lagi, tangan udah enggak enak, mata sudah enggak jelas. Kita enggak tahu berangkat lewat jalur apa, tahunya dia sudah berangkat, sudah di jalan," ujarnya.

Saat ini, ia berharap Pemkot Bandarlampung mau pun Pemerintah Provinsi Lampung membantu pemulangan jenazah istrinya. "Ini masalahnya prosedur katanya karena ilegal, harapannya saya kalau bisa istri saya pulang," tutupnya.

EDITOR: DIKI TRIANTO Tag: MPI MALAYSIA TKI BANDARLAMPUNG .

Page 118: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

117

Judul BLT Karyawan Rp600 Ribu Cair Hari Ini, Berikut Cara Cek Nama Terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan

Nama Media makassar.tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://makassar.tribunnews.com/2020/08/25/blt-karyawan-rp600-ribu-cair-hari-ini-berikut-cara-cek-nama-terdaftar-di-bpjs-ketenagakerjaan

Jurnalis Aqsa Riyandi Pananrang

Tanggal 2020-08-25 00:47:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insya Allah tanggal 25 Agustus ini

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Sekarang alhamdulillah, teman-teman pekerja kita yang menjadi peserta BPJS (Ketenagakerjaan) datanya sudah 12 juta nomor rekening sudah masuk

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Kita minta teman-teman BPJS untuk memvalidasi datanya dan kami di Kementerian Ketenagakerjaan menerima datanya dari BPJS Ketenagakerjaan. Jadi yang melakukan validasi adalah teman-teman dari BPJS Ketenagakerjaan

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Jadi untuk subsidi bulan September-Oktober akan kita berikan pada akhir Agustus ini. Dan 2 bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp 1.200.000

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Dan sebagaimana arahan Presiden dan pak Menko (Bidang Perekonomian), temen-temen yang di-PHK, dirumahkan, mendapatkan prioritas untuk batch berikutnya

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Dan alhamdulillah batch 4 sudah memenuhi untuk 800.000 peserta.

Ringkasan

Berikut cara cek nama terdaftar di Badan Penyelenggara Jaminan Sosial ( BPJS) Ketenagakerjaan mengenai pencairan Bantuan Langsung Tunai ( BLT ) bagi karyawan senilai Rp600 ribu.

Bantuan sebesar Rp600 ribu perbulan untuk Karyawan swasta dan pegawai pemerintah non Pegawai Negeri Sipil (PNS) bergaji di bawah Rp 5 juta tersebut dipastikan akan cair Selasa (25/8/2020) hari ini.

Page 119: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

118

BLT KARYAWAN RP600 RIBU CAIR HARI INI, BERIKUT CARA CEK NAMA TERDAFTAR DI BPJS KETENAGAKERJAAN

TRIBUN-TIMUR.COM - Berikut cara cek nama terdaftar di Badan Penyelenggara Jaminan Sosial ( BPJS) Ketenagakerjaan mengenai pencairan Bantuan Langsung Tunai ( BLT ) bagi karyawan senilai Rp600 ribu.

Bantuan sebesar Rp600 ribu perbulan untuk Karyawan swasta dan pegawai pemerintah non Pegawai Negeri Sipil (PNS) bergaji di bawah Rp 5 juta tersebut dipastikan akan cair Selasa (25/8/2020) hari ini.

Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah, menyampaikan penyaluran subsidi upah senilai Rp 600 ribu akan dilakukan secara simbolik oleh Presiden Joko Widodo.

"Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insya Allah tanggal 25 Agustus ini," ujarnya, seperti yang diberitakan Kompas.com, Senin (17/8/2020).

BLT sebesar Rp600 ribu per bulan dari pemerintah ini akan diberikan selama 4 bulan atau total senilai Rp 2,4 juta.

Subsidi ini diberikan setiap 2 bulan, dengan demikian penerima bantuan akan mendapatkan Rp 1,2 juta setiap pembayaran.

Selain memiliki gaji di bawah Rp 5 juta, Ida menambah, karyawan dan pegawai yang berhak menerima bantuan ini harus tercatat sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

Lantas bagaimana cara mengecek nama yang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan? Cara Cek Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan Dikutip dari laman resmi BPJS Ketenagakerjaan melalui Kontan.id, cara cek status kepesertaan bisa melalui beberapa metode berikut ini: - Via website Untuk mengecek status kepesertaan dan saldo, bisa dilakukan melalui laman sso.bpjsketenagakerjaan.go.id.

Apabila belum terdaftar di laman tersebut, bisa melakukan registrasi dengan cara:

1. Masuk ke https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/.

2. Pilih menu registrasi.

3. Isi formulir sesuai dengan data, yang terdiri dari: Nomor KPJ Aktif Nama Tanggal lahir Nomor e-KTP Nama ibu kandung Nomor ponsel dan email.

Apabila berhasil, kamu akan mendapatkan PIN.

PIN dikirim melalui email dan SMS dari nomor ponsel yang didaftarkan.

Sementara, berikut cara cek kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan via website:

1. Masuk ke https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/

2. Masukkan alamat email di kolom user.

3. Masukkan kata sandi.

4. Setelah masuk, pilih menu layanan.

- Via aplikasi BPJSTK Mobile

Page 120: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

119

1. Unduh aplikasi BPJSTK Mobile di Android, iOS, dan BlackBerry.

2. Lakukan registrasi terlebih dahulu untuk mendapatkan PIN.

Syarat registrasi di aplikasi BPJSTK Mobile antara lain Nomor KPJ (ada di kartu BPJS Ketenagakerjaan), NIK e-KTP, dan tanggal lahir, dan nama.

3. Setelah terdaftar dan login, peserta dapat mengetahui status kepesertaan BPJAMSOSTEK.

4. Kemudian pilih di "Kartu Digital".

5. Setelah muncul tampilan kartu digital BPJS Ketenagakerjaan, klik di tampilan tersebut.

Bagian bawah akan terlihat status kepesertaan BPJS TK (aktif/tidak aktif).

- Via kantor BPJS Ketenagakerjaan Cara cek status kepesertaan yang paling tradisional adalah datang langsung ke kantor BPJS Ketenagakerjaan.

Peserta BPJS Ketenagakerjaan juga harus membawa persyaratan untuk mengecek kepesertaan.

Pemerintah Kantongi 12 Juta Rekening Calon Penerima BLT Rp 600 Ribu Dikutip dari Kompas.com, sampai saat ini, pemerintah telah mengantongi sekitar 12 juta rekening calon penerima bantuan subsidi gaji atau upah dari BPJS Ketenagakerjaan.

"Sekarang alhamdulillah, teman-teman pekerja kita yang menjadi peserta BPJS (Ketenagakerjaan) datanya sudah 12 juta nomor rekening sudah masuk," kata Ida.

"Kita minta teman-teman BPJS untuk memvalidasi datanya dan kami di Kementerian Ketenagakerjaan menerima datanya dari BPJS Ketenagakerjaan. Jadi yang melakukan validasi adalah teman-teman dari BPJS Ketenagakerjaan," tambah Ida.

Nantinya, bantuan senilai Rp600.000 akan diberikan selama 4 bulan.

Sehingga, total subsidi upad ini adalah sebesar Rp2,4 juta.

Subsidi ini akan diberikan setiap 2 bulan sekali.

Dengan demikian, penerima bantuan akan mendapatkan Rp 1,2 juta setiap pembayaran.

"Jadi untuk subsidi bulan September-Oktober akan kita berikan pada akhir Agustus ini. Dan 2 bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp 1.200.000," tutur Ida.

Lebih lanjut, Ida menyebutkan, bantuan subsidi upah ini diberikan sebagai bentuk penghargaan kepada pekerja dan pemberi kerja (perusahaan) yang selama ini menjadi peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

Sementara itu, bagi pekerja yang tidak terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan dan pekerja yang terkena pemutusan hubungan kerja (PHK) karena pandemi Covid-19, Ida memastikan, mereka masih bisa mendapatkan bantuan sosial atau bantuan pemerintah lainnya.

Contohnya, pekerja yang ter-PHK atau dirumahkan diprioritaskan untuk masuk dalam program padat karya dan program Kartu Prakerja.

Sebagai informasi, program Kartu Prakerja saat ini telah masuk gelombang V.

Page 121: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

120

"Dan alhamdulillah batch 4 sudah memenuhi untuk 800.000 peserta." "Dan sebagaimana arahan Presiden dan pak Menko (Bidang Perekonomian), temen-temen yang di-PHK, dirumahkan, mendapatkan prioritas untuk batch berikutnya," ucap Ida.

(Tribunnews.com/Widyadewi Metta, Kompas.com/Rully R. Ramli, Kontan.co.id/Virdita Rizki Ratriani)

Page 122: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

121

Judul Data Calon Penerima Bantuan Subsidi Upah Divalidasi

Nama Media rri.co.id

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://rri.co.id/ekonomi/888008/data-calon-penerima-bantuan-subsidi-upah-divalidasi

Jurnalis Immanuel Christian

Tanggal 2020-08-25 00:00:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 10.000.000

News Value Rp 30.000.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Agus Susanto (Direktur Utama BPJAMSOSTEK) Terkait dengan proses validasi yang cukup detail ini, kami minta kepada perusahaan untuk segera, baik yang belum mengirimkan maupun yang melakukan konfirmasi ulang, agar mengirimkan kepada kami paling lambat tanggal 30 Agustus 2020

positive - Agus Susanto (Direktur Utama BPJAMSOSTEK) Apresiasi pemerintah dalam memberikan insentif kepada para pekerja berupa BSU ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya dan perusahaan dapat berkontribusi positif dalam meningkatkan kesejahteraan para pekerjanya

neutral - Agus Susanto (Direktur Utama BPJAMSOSTEK) Dari target calon penerima BSU 15.7 juta, saat ini telah terkumpul sebanyak 13,7 juta nomor rekening dan sudah kami validasi berlapis hingga jumlah data yang valid mencapai 10 juta. Dari jumlah tersebut kami serahkan pada tahap pertama sebanyak 2,5 juta data peserta

neutral - Agus Susanto (Direktur Utama BPJAMSOSTEK) Kami tidak henti-hentinya mengimbau kepada perusahaan untuk menyerahkan data terkini para pekerja yang mencakup nomor rekening aktif atas nama pekerja. Begitu pula dengan nomor rekening yang tidak valid, kami kembalikan kepada perusahaan untuk dikonfirmasi kembali kepada pekerjanya dan akan kami lakukan validasi ulang

neutral - Agus Susanto (Direktur Utama BPJAMSOSTEK) Seperti kami sampaikan sebelumnya, agar BSU ini tepat sasaran, kami melakukan validasi berlapis sebanyak 3 tahap

Ringkasan

Direktur Utama BPJAMSOSTEK, Agus Susanto mengatakan bahwa kini pihaknya masuk pada tahap validasi kedua adalah memastikan kesesuaian dengan Permenaker nomor 14 tahun 2020. Pada tahapan ini, sebanyak 10,8 juta dinyatakan valid, dan sisanya sebanyak 1,5 juta tidak valid.

DATA CALON PENERIMA BANTUAN SUBSIDI UPAH DIVALIDASI

Page 123: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

122

Jakarta: Direktur Utama BPJAMSOSTEK, Agus Susanto mengatakan bahwa kini pihaknya masuk pada tahap validasi kedua adalah memastikan kesesuaian dengan Permenaker nomor 14 tahun 2020. Pada tahapan ini, sebanyak 10,8 juta dinyatakan valid, dan sisanya sebanyak 1,5 juta tidak valid.

Pada tahap validasi terakhir merupakan validasi ketunggalan nomor rekening pekerja. Pada tahap terakhir ini, terjaring 10 juta data valid dan 877 ribu dinyatakan tidak valid. Berdasarkan hasil validasi tahap akhir ini, didapatkan tepatnya 10.005.649 rekening pekerja yang valid.

"Terkait dengan proses validasi yang cukup detail ini, kami minta kepada perusahaan untuk segera, baik yang belum mengirimkan maupun yang melakukan konfirmasi ulang, agar mengirimkan kepada kami paling lambat tanggal 30 Agustus 2020," tegasnya di Kantor Kementerian Ketenagakerjaan RI, BPJAMSOSTEK selepas acara memberikan data calon penerima BSU untuk gelombang I sebanyak 2,5 juta pekerja pada Senin (24/8/2020).

"Apresiasi pemerintah dalam memberikan insentif kepada para pekerja berupa BSU ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya dan perusahaan dapat berkontribusi positif dalam meningkatkan kesejahteraan para pekerjanya," lanjutnya.

Ia mengatakan penyerahan dilakukan secara bertahap dengan mempertimbangkan prinsip kehati-hatian dalam pelaksanaan program BSU dan evaluasinya agar tepat sasaran.

"Dari target calon penerima BSU 15.7 juta, saat ini telah terkumpul sebanyak 13,7 juta nomor rekening dan sudah kami validasi berlapis hingga jumlah data yang valid mencapai 10 juta. Dari jumlah tersebut kami serahkan pada tahap pertama sebanyak 2,5 juta data peserta," tuturnya.

Gelombang penyerahan data berikutnya akan dilakukan secara bertahap hingga seluruh rekening pekerja yang telah tervalidasi bisa menerima haknya.

"Kami tidak henti-hentinya mengimbau kepada perusahaan untuk menyerahkan data terkini para pekerja yang mencakup nomor rekening aktif atas nama pekerja. Begitu pula dengan nomor rekening yang tidak valid, kami kembalikan kepada perusahaan untuk dikonfirmasi kembali kepada pekerjanya dan akan kami lakukan validasi ulang," tuturnya.

"Seperti kami sampaikan sebelumnya, agar BSU ini tepat sasaran, kami melakukan validasi berlapis sebanyak 3 tahap," tambahnya.

Sampai dengan hari ini, total nomor rekening yang diterima BPJAMSOSTEK mencapai 13,7 juta. Nomor rekening tersebut kemudian divalidasi tahap pertama oleh perbankan dan 12,4 juta diantaranya dinyatakan valid, sementara 1,1 juta masih dalam proses dan 82 ribu tidak valid..

Page 124: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

123

Judul Pencairan Subsidi Gaji Masih dalam Proses Verifikasi

Nama Media rri.co.id

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://rri.co.id/daerah/887942/pencairan-subsidi-gaji-masih-dalam-proses-verifikasi

Jurnalis Miftahol Umar

Tanggal 2020-08-25 00:00:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 10.000.000

News Value Rp 30.000.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Dhyah Swasti Kusumawardhani (Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Cabang Madura) Sehingga jumlah penerima bantuan subsidi gaji untuk pekerja penerima upah di bawah Rp5 juta sampai saat ini belum diketahui dan khusus untuk peserta BPJS Ketenagakerjaan Madura jumlah nomor rekening peserta yang diajukan jumlahnya ribuan

positive - Syamsul Arifin (peserta BPJS Ketenagakerjaan Cabang Madura) Semoga pencairannya cepat dilakukan ke masing-masing rekening yang sudah di ajukan, karena ini sangat di tunggu-tunggu oleh pekerja di saat pandemi seperti saat ini

Ringkasan

Pencairan subsidi gaji bagi peserta Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan belum bisa dilakukan, karena masih dalam proses verifikasi rekening bank.

Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Cabang Madura, Jawa Timur, Dhyah Swasti Kusumawardhani mengatakan, semua data rekening yang diajukan masih dalam proses validasi data di BPJS Ketenagakerjaan pusat, kementerian terkait, serta perbankan. Proses itu diperkirakan berakhir pada Agustus 2020 ini.

PENCAIRAN SUBSIDI GAJI MASIH DALAM PROSES VERIFIKASI

Bangkalan: Pencairan subsidi gaji bagi peserta Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan belum bisa dilakukan, karena masih dalam proses verifikasi rekening bank.

Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Cabang Madura, Jawa Timur, Dhyah Swasti Kusumawardhani mengatakan, semua data rekening yang diajukan masih dalam proses validasi data di BPJS Ketenagakerjaan pusat, kementerian terkait, serta perbankan. Proses itu diperkirakan berakhir pada Agustus 2020 ini.

Page 125: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

124

"Sehingga jumlah penerima bantuan subsidi gaji untuk pekerja penerima upah di bawah Rp5 juta sampai saat ini belum diketahui dan khusus untuk peserta BPJS Ketenagakerjaan Madura jumlah nomor rekening peserta yang diajukan jumlahnya ribuan," ungkapnya, Senin (24/8/2020).

Sementara itu, salah seorang peserta BPJS Ketenagakerjaan Cabang Madura, Syamsul Arifin mengatakan, dirinya sebagai peserta aktif sudah menyetor nomor rekening sesuai persyaratan untuk mendapatkan subsidi gaji, dengan harapan dapat terealisi dengan baik.

"Semoga pencairannya cepat dilakukan ke masing-masing rekening yang sudah di ajukan, karena ini sangat di tunggu-tunggu oleh pekerja di saat pandemi seperti saat ini," ujarnya.

Sekedar diketahui, bantuan Subsidi Gaji merupakan salah satu nilai tambah nagi mereka yang terdaftar sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan di masa pandemi Covid-19. Selain mendapatkan perlindungan dari risiko kerja dalam bentuk Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK), Jaminan Hari Tua (JHT), Jaminan Pensiun (JP) dan Jaminan Kematian (JKM).

Page 126: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

125

Judul Menaker Ajak Pemberi Kerja Unggah Data Akurat ke BPJamsostek

Nama Media republika.co.id

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://republika.co.id/berita/qfksds349/menaker-ajak-pemberi-kerja-unggah-data-akurat-ke-bpjamsostek

Jurnalis Ichsan Emrald Alamsyah

Tanggal 2020-08-24 22:58:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

negative - Ida Fauziyah (Menaker) Sanksi administratif berupa teguran, denda hingga penghentian pelayanan publik dan sanksi lain sesuai ketentuan yang berlaku

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Kami membutuhkan waktu untuk mengecek kesesuaian data yang disampaikan Dirut BPJS Ketenagakerjaan. Data 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit, kami mentargetkan bisa ditransfer dimulai akhir Agustus ini

positive - Agus Susanto (Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan) Saya minta bantuan para pemberi kerja/HRD agar segera mengumpulkan data rekening karyawannya untuk diserahkan ke BPJS Ketenagakerjaan agar bisa memperoleh bantuan subsidi upah dari pemerintah

Ringkasan

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengingatkan bahwa pemberi kerja dapat menerima sanksi administratif jika melaporkan dan mendaftarkan data karyawan tidak akurat kepada BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK), apalagi saat dilakukan program bantuan subsidi upah.

MENAKER AJAK PEMBERI KERJA UNGGAH DATA AKURAT KE BPJAMSOSTEK

JAKARTA -- Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengingatkan bahwa pemberi kerja dapat menerima sanksi administratif jika melaporkan dan mendaftarkan data karyawan tidak akurat kepada BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK), apalagi saat dilakukan program bantuan subsidi upah.

"Sanksi administratif berupa teguran, denda hingga penghentian pelayanan publik dan sanksi lain sesuai ketentuan yang berlaku, " ujar Menaker Ida dalam acara penyerahan data calon penerima subsidi upah dari BPJS Ketenagakerjaan di Kantor Kementerian Ketenagakerjaan, dipantau virtual dari Jakarta, Senin (24/8).

Page 127: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

126

Sanksi itu sesuai dengan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 86 Tahun 2013 tentang Tata Cara Pengenaan Sanksi Administratif Kepada Pemberi Kerja Selain Penyelenggara Negara dan Setiap Orang Selain Pemberi Kerja Pekerja dan Penerima Bantuan Iuran dalam Penyelenggaraan Jaminan Sosial.

Terkait bantuan subsidi upah sendiri, Kemnaker telah menerima dalam gelombang I sekitar 2,5 juta data calon penerima yang sudah diverifikasi oleh BPJS Ketenagakerjaan dari total 15,7 juta pekerja bergaji di bawah Rp5 juta yang akan dibantu oleh pemerintah.

Kemnaker akan melakukan check list dari 2,5 juta data tersebut untuk menyesuaikan dengan data yang ada, dengan sesuai petunjuk teknis akan dilakukan dalam waktu empat hari.

"Kami membutuhkan waktu untuk mengecek kesesuaian data yang disampaikan Dirut BPJS Ketenagakerjaan. Data 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit, kami mentargetkan bisa ditransfer dimulai akhir Agustus ini, " kata Menaker.

Setelah diperoleh kesesuaian data maka Kemnaker akan menyerahkannya kepada Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) untuk bisa mencairkan uangnya yang akan disalurkan ke bank penyalur yaitu bank milik pemerintah.

Bantuan sebesar Rp 600 ribu per bulan yang akan diberikan selama empat bulan itu akan dikirimkan langsung ke rekening masing-masing penerima subsidi. Menaker sendiri berharap seluruh data 15,7 juta pekerja itu bisa dapat masuk semua pada akhir September 2020.

Sebelumnya, pemerintah akan memberikan bantuan subsidi upah kepada pekerja swasta dan pegawai pemerintah non-PNS atau honorer bergaji di bawah Rp5 juta yang telah menjadi anggota BPJS Ketenagakerjaan.

Menurut Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan Agus Susanto yang hadir dalam acara penyerahan data itu, sejauh ini telah terkumpul 13,7 data rekening calon penerima subsidi upah. Masih tersisa 2 juta data yang harus dikumpulkan untuk mencapai target penerima 15,7 juta.

"Saya minta bantuan para pemberi kerja/HRD agar segera mengumpulkan data rekening karyawannya untuk diserahkan ke BPJS Ketenagakerjaan agar bisa memperoleh bantuan subsidi upah dari pemerintah," ujar Agus.

Validasi berlapis dilakukan terhadap 13,7 juta data rekening pekerja yang masuk itu dan sudah terdapat 10 juta data rekening terverifikasi. Data-data itu akan diserahkan secara bertahap sebanyak 2,5 juta per gelombang.

Page 128: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

127

Judul BPJAMSOSTEK: Sebanyak 75.626 Pekerja Telah Masukkan Rekening Program BSU

Nama Media aktual.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://aktual.com/bpjamsostek-sebanyak-75-626-pekerja-telah-masukkan-rekening-program-bsu/

Jurnalis Asad Syamsul Abidin

Tanggal 2020-08-24 23:59:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 7.500.000

News Value Rp 22.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Hendrayanto (Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) Kantor Cabang Manado) Di Provinsi Sulawesi Utara ada 75.626 tenaga kerja yang telah memasukkan berkas nomor rekeningnya, dan sudah tervalidasi sekitar 64.596 tenaga kerja

positive - Hendrayanto (Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) Kantor Cabang Manado) Kami berusaha semaksimal mungkin setiap hari untuk menyelesaikan proses validasi data rekening ini

positive - Toto Suharto (Deputi Direktur Wilayah BPJS Ketenagakerjaan Sulawesi Maluku) 46 Kantor Cabang BPJAMSOSTEK di Wilayah Sulawesi Maluku per 22 Agustus 2020 telah merekap data rekening pekerja sebanyak 427.410 rekening bank peserta dari target peserta aktif yang memenuhi kriteria per 30 Juni 2020 sekitar 568.640 pekerja

neutral - Toto Suharto (Deputi Direktur Wilayah BPJS Ketenagakerjaan Sulawesi Maluku) Kami mengimbau agar para HRD yang belum melengkapi rekening bank, segera melengkapi data rekening melalui aplikasi SMILE atau mengirimkan format excel kepada kami sebelum 31 Agustus 2020 mengingat data yg kami rekap baru 75 persen

Ringkasan

Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) Kantor Cabang Manado Hendrayanto mengatakan sampai saat ini sebanyak 75.626 pekerja yang telah memasukkan nomor rekening penerima bantuan subsidi upah (BSU) akibat pandemi COVID-19)di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).

BPJAMSOSTEK: SEBANYAK 75.626 PEKERJA TELAH MASUKKAN REKENING PROGRAM BSU

Manado - Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) Kantor Cabang Manado Hendrayanto mengatakan sampai saat ini sebanyak 75.626 pekerja yang telah

Page 129: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

128

memasukkan nomor rekening penerima bantuan subsidi upah (BSU) akibat pandemi COVID-19)di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).

"Di Provinsi Sulawesi Utara ada 75.626 tenaga kerja yang telah memasukkan berkas nomor rekeningnya, dan sudah tervalidasi sekitar 64.596 tenaga kerja," kata Hendrayanto, di Manado, Senin (24/8).

Dia mengatakan pihaknya berharap sebelum tanggal 31 Agustus semua proses sudah selesai dan nomor rekening pekerja telah rampung terkumpul.

"Kami berusaha semaksimal mungkin setiap hari untuk menyelesaikan proses validasi data rekening ini," katanya.

Deputi Direktur Wilayah BPJS Ketenagakerjaan Sulawesi Maluku, Toto Suharto, mengatakan sebanyak 427.410 Pekerja Calon Penerima Bantuan Subsidi Upah (BSU) DI Sulawesi Maluku merupakan peserta BPJAMSOSTEK.

Pemerintah telah menganggarkan Rp37,74 triliun untuk program Bantuan Subsidi Upah (BSU) 15,7 juta pekerja terdampak Covid-19 sejumlah Rp600 ribu per bulan per orang selama 4 bulan atau per orang akan mendapatkan Rp2,4 juta.

Salah satu tujuan program BSU ini adalah untuk meningkatkan daya beli masyarakat guna mendukung pemulihan ekonomi nasional, dan diharapkan setelah BSU cair dapat segera dibelanjakan oleh para pekerja yang menerima BSU untuk kebutuhan sehari hari mengatakan bahwa sesuai Permenaker 14/2020 kriteria yang diterapkan bagi Calon Penerima Program Subsidi Upah ini, antara lain pekerja merupakan Warga Negara Indonesia (WNI), masuk pada kategori pekerja Penerima Upah (PU), merupakan peserta BPJAMSOSTEK aktif sampai dengan Juni 2020, dan memiliki upah terakhir di bawah Rp5 juta sesuai data yang dilaporkan perusahaan dan tercatat pada BPJAMSOSTEK.

"46 Kantor Cabang BPJAMSOSTEK di Wilayah Sulawesi Maluku per 22 Agustus 2020 telah merekap data rekening pekerja sebanyak 427.410 rekening bank peserta dari target peserta aktif yang memenuhi kriteria per 30 Juni 2020 sekitar 568.640 pekerja," ungkap Toto Suharto.

Adapun data rekening bank pekerja yang telah divalidasi dari 8 propinsi sebagai berikut : Sulsel 169.934 Sulbar 24.339 Sultra 63.466 Sulteng 66.551 Gorontalo 16.957 Sulut 64.596 Maluku 27.158 dan Maluku Utara 17.218.

"Kami mengimbau agar para HRD yang belum melengkapi rekening bank, segera melengkapi data rekening melalui aplikasi SMILE atau mengirimkan format excel kepada kami sebelum 31 Agustus 2020 mengingat data yg kami rekap baru 75 persen," katanya.

Pencairan Bantuan Subsidi Upah (BSU) tahap pertama sekitar 7,5 juta rekening pekerja yang valid dari data yang masuk 13,6 juta sesuai informasi dari Kemenaker akan diumumkan pada tanggal 25 Agustus 2020.

Sebagai informasi Program BSU ini merupakan program pemerintah dan didanai dari APBN, bukan dari dana BPJAMSOSTEK, BPJAMSOSTEK sebagai mitra pemerintah untuk menyediakan data dan rekening pekerja yang memenuhi kriteria Permenaker 14/2020.

Toto Suharto melanjutkan, salah satu syarat penting untuk menjadi penerima BSU ini yaitu peserta telah terdaftar sebagai peserta aktif BPJAMSOSTEK selain ASN dan BUMN per 30 Juni 2020 dan untuk untuk mengecek apakah terdaftar sebagai peserta, untuk mematuhi protokol kesehatan setiap Pekerja dapat mengeceknya melalui Aplikasi mobile BPJSTKU atau website sso.bpjsketenagakerjaan.go.id. (Antara).

Page 130: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

129

Judul Mahasiswa Kepri demo tolak TKA Tiongkok di dua lokasi

Nama Media jogja.antaranews.com

Newstrend Kedatangan TKA Asal China

Halaman/URL https://jogja.antaranews.com/nasional/berita/1686202/mahasiswa-kepri-demo-tolak-tka-tiongkok-di-dua-lokasi

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-24 23:52:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Ditjen Binapenta

Layanan Korporasi

Sentimen Negatif

Narasumber

neutral - Budi Prasetyo (Koordinator aksi) Kami juga meminta Disnaker Bintan untuk melibatkan mahasiswa dalam pengawasan penerimaan tenaga kerja lokal di PT BAI

negative - Budi Prasetyo (Koordinator aksi) Di tengah kondisi COVID-19, seharusnya pemerintah tidak mengizinkan TKA masuk ke daerah kita, apalagi dari negara terjangkit

positive - Indra Hidayat (Kepala Disnaker Bintan) Pemkab Bintan sudah MoU dengan PT BAI menyangkut penempatan tenaga kerja lokal Bintan selama lima tahun

positive - Abdul Bar (Plt Kepala Disnaker Kepri) Kami sudah membentuk tim terpadu, yang nantinya rutin mendata keberadaan TKA ilegal di PT BAI

positive - Abdul Bar (Plt Kepala Disnaker Kepri) Alhamdulillah perizinan lengkap, kalau tidak lengkap, tentu tidak boleh bekerja di sini

neutral - Abdul Bar (Plt Kepala Disnaker Kepri) Mereka juga dikarantina selama 14 hari di wisma PT BAI dengan pengawasan ketat Satuan Gugus Tugas COVID-19. Kalau tidak ada gejala, baru boleh bekerja

Ringkasan

Puluhan mahasiswa yang tergabung di dalam Aliansi Mahasiswa Kepri (AMK) menggelar aksi unjuk rasa di dua lokasi, yakni kantor Disnaker Kabupaten Bintan dan kantor Gubernur Gubernur Kepri, mereka menolak kedatangan ratusan TKA asal Tiongkok di PT Bintan Alumina Indonesia (BAI) di Galang Batang.

MAHASISWA KEPRI DEMO TOLAK TKA TIONGKOK DI DUA LOKASI

Demo Mahasiswa - Puluhan mahasiswa yang tergabung di dalam Aliansi Mahasiswa Kepri (AMK) menggelar aksi unjuk rasa di dua lokasi, yakni kantor Disnaker Kabupaten Bintan dan kantor

Page 131: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

130

Gubernur Gubernur Kepri, mereka menolak kedatangan ratusan TKA asal Tiongkok di PT Bintan Alumina Indonesia (BAI) di Galang Batang.

Koordinator aksi, Budi Prasetyo dalam tuntutannya, Senin, meminta transparansi terkait jumlah data TKA di PT BAI, kemudian meminta komitmen Disnaker Bintan untuk mengawal terkait proses penerimaan 20.000 karyawan di PT BAI.

"Kami juga meminta Disnaker Bintan untuk melibatkan mahasiswa dalam pengawasan penerimaan tenaga kerja lokal di PT BAI," kata Budi.

Selain itu, mahasiswa juga mendesak DPRD Provinsi Kepri membentuk Tim Pansus untuk mengecek kebenaran dari jumlah TKA yang ada di PT BAI.

Bahkan, menuntut Pemprov Kepri menjalankan Undang-Undang Nomor 39 tahun 2009 terkait Kawasan Ekonomi Khusus, dan mendesak Gubernur Kepri untuk mencopot Kepala Disnaker Provinsi Kepri karena dinilai lalai mendatangkan TKA di tengah meningkatnya pandemi COVID-19 di Kepri.

"Di tengah kondisi COVID-19, seharusnya pemerintah tidak mengizinkan TKA masuk ke daerah kita, apalagi dari negara terjangkit," ujar Budi.

Kepala Disnaker Bintan, Indra Hidayat, menyampaikan, jumlah TKA di PT BAI saat ini sebanyak 800 orang dan tenaga kerja lokal sebanyak 2500 orang.

Pihaknya mengaku siap melakukan pengawasan dan monitoring terkait proses penerimaan tenaga kerja lokal di PT BAI.

"Pemkab Bintan sudah MoU dengan PT BAI menyangkut penempatan tenaga kerja lokal Bintan selama lima tahun," tutur Indra.

Plt Kepala Disnaker Kepri, Abdul Bar, mengaku, memperketat pengawasan terhadap ratusan TKA China yang baru datang di PT BAI sebagai langkah antisipasi masuknya TKA ilegal ke daerah tersebut.

"Kami sudah membentuk tim terpadu, yang nantinya rutin mendata keberadaan TKA ilegal di PT BAI," ujar Abdul Bar.

Abdul Bar pun menjamin TKA tersebut sudah memenuhi persyaratan bekerja di Bintan. Berdasarkan laporan yang diterima dari PT BAI, katanya, pekerja asal negara tirai bambu ini telah mengantongi izin Rencana Pengunaan TKA (RPTKA) dari Kementerian terkait.

"Alhamdulillah perizinan lengkap, kalau tidak lengkap, tentu tidak boleh bekerja di sini," tuturnya.

Abdul Bar turut mengimbau agar warga tidak khawatir menyangkut kedatangan TKA China ke Bintan di tengah pandemi COVID-19.

Menurutnya, pekerja asing tersebut sudah membawa hasil tes swab negatif COVID-19 dari negaranya, bahkan sampai di Bintan langsung menjalani rapid rest dan swab kembali.

"Mereka juga dikarantina selama 14 hari di wisma PT BAI dengan pengawasan ketat Satuan Gugus Tugas COVID-19. Kalau tidak ada gejala, baru boleh bekerja," tegasnya.

.

Page 132: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

131

Judul Mahasiswa Kepri demo tolak TKA Tiongkok di dua lokasi

Nama Media antaranews.com

Newstrend Kedatangan TKA Asal China

Halaman/URL https://www.antaranews.com/berita/1686202/mahasiswa-kepri-demo-tolak-tka-tiongkok-di-dua-lokasi

Jurnalis Ogen

Tanggal 2020-08-24 23:52:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Ditjen Binapenta

Layanan Korporasi

Sentimen Negatif

Narasumber

neutral - Budi Prasetyo (Koordinator Aksi) Kami juga meminta Disnaker Bintan untuk melibatkan mahasiswa dalam pengawasan penerimaan tenaga kerja lokal di PT BAI

negative - Budi Prasetyo (Koordinator Aksi) Di tengah kondisi COVID-19, seharusnya pemerintah tidak mengizinkan TKA masuk ke daerah kita, apalagi dari negara terjangkit

positive - Indra Hidayat (Kepala Disnaker Bintan) Pemkab Bintan sudah MoU dengan PT BAI menyangkut penempatan tenaga kerja lokal Bintan selama lima tahun

positive - Abdul Bar (Plt Kepala Disnaker Kepri) Kami sudah membentuk tim terpadu, yang nantinya rutin mendata keberadaan TKA ilegal di PT BAI

positive - Abdul Bar (Plt Kepala Disnaker Kepri) Alhamdulillah perizinan lengkap, kalau tidak lengkap, tentu tidak boleh bekerja di sini

neutral - Abdul Bar (Plt Kepala Disnaker Kepri) Mereka juga dikarantina selama 14 hari di wisma PT BAI dengan pengawasan ketat Satuan Gugus Tugas COVID-19. Kalau tidak ada gejala, baru boleh bekerja

Ringkasan

Puluhan mahasiswa yang tergabung di dalam Aliansi Mahasiswa Kepri (AMK) menggelar aksi unjuk rasa di dua lokasi, yakni kantor Disnaker Kabupaten Bintan dan kantor Gubernur Gubernur Kepri, mereka menolak kedatangan ratusan TKA asal Tiongkok di PT Bintan Alumina Indonesia (BAI) di Galang Batang.

MAHASISWA KEPRI DEMO TOLAK TKA TIONGKOK DI DUA LOKASI

Demo Mahasiswa - Puluhan mahasiswa yang tergabung di dalam Aliansi Mahasiswa Kepri (AMK) menggelar aksi unjuk rasa di dua lokasi, yakni kantor Disnaker Kabupaten Bintan dan kantor

Page 133: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

132

Gubernur Gubernur Kepri, mereka menolak kedatangan ratusan TKA asal Tiongkok di PT Bintan Alumina Indonesia (BAI) di Galang Batang.

Koordinator aksi, Budi Prasetyo dalam tuntutannya, Senin, meminta transparansi terkait jumlah data TKA di PT BAI, kemudian meminta komitmen Disnaker Bintan untuk mengawal terkait proses penerimaan 20.000 karyawan di PT BAI.

"Kami juga meminta Disnaker Bintan untuk melibatkan mahasiswa dalam pengawasan penerimaan tenaga kerja lokal di PT BAI," kata Budi.

Selain itu, mahasiswa juga mendesak DPRD Provinsi Kepri membentuk Tim Pansus untuk mengecek kebenaran dari jumlah TKA yang ada di PT BAI.

Bahkan, menuntut Pemprov Kepri menjalankan Undang-Undang Nomor 39 tahun 2009 terkait Kawasan Ekonomi Khusus, dan mendesak Gubernur Kepri untuk mencopot Kepala Disnaker Provinsi Kepri karena dinilai lalai mendatangkan TKA di tengah meningkatnya pandemi COVID-19 di Kepri.

"Di tengah kondisi COVID-19, seharusnya pemerintah tidak mengizinkan TKA masuk ke daerah kita, apalagi dari negara terjangkit," ujar Budi.

Kepala Disnaker Bintan, Indra Hidayat, menyampaikan, jumlah TKA di PT BAI saat ini sebanyak 800 orang dan tenaga kerja lokal sebanyak 2500 orang.

Pihaknya mengaku siap melakukan pengawasan dan monitoring terkait proses penerimaan tenaga kerja lokal di PT BAI.

"Pemkab Bintan sudah MoU dengan PT BAI menyangkut penempatan tenaga kerja lokal Bintan selama lima tahun," tutur Indra.

Plt Kepala Disnaker Kepri, Abdul Bar, mengaku, memperketat pengawasan terhadap ratusan TKA China yang baru datang di PT BAI sebagai langkah antisipasi masuknya TKA ilegal ke daerah tersebut.

"Kami sudah membentuk tim terpadu, yang nantinya rutin mendata keberadaan TKA ilegal di PT BAI," ujar Abdul Bar.

Abdul Bar pun menjamin TKA tersebut sudah memenuhi persyaratan bekerja di Bintan. Berdasarkan laporan yang diterima dari PT BAI, katanya, pekerja asal negara tirai bambu ini telah mengantongi izin Rencana Pengunaan TKA (RPTKA) dari Kementerian terkait.

"Alhamdulillah perizinan lengkap, kalau tidak lengkap, tentu tidak boleh bekerja di sini," tuturnya.

Abdul Bar turut mengimbau agar warga tidak khawatir menyangkut kedatangan TKA China ke Bintan di tengah pandemi COVID-19.

Menurutnya, pekerja asing tersebut sudah membawa hasil tes swab negatif COVID-19 dari negaranya, bahkan sampai di Bintan langsung menjalani rapid rest dan swab kembali.

"Mereka juga dikarantina selama 14 hari di wisma PT BAI dengan pengawasan ketat Satuan Gugus Tugas COVID-19. Kalau tidak ada gejala, baru boleh bekerja," tegasnya.

Pewarta: Ogen Editor: Muhammad Yusuf COPYRIGHT (c)2020 .

Page 134: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

133

Judul BPJamsostek Terapkan Validasi Berlapis Data Subsidi Upah

Nama Media republika.co.id

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://republika.co.id/berita/qfku4q349/bpjamsostek-terapkan-validasi-berlapis-data-subsidi-upah

Jurnalis Ichsan Emrald Alamsyah

Tanggal 2020-08-24 23:36:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Royyan Huda (Kepala BPJAMSOSTEK Cabang Palangka Raya) Proses validasi kami lakukan sesuai prosedur yang telah ditetapkan yakni dengan tiga tahapan validasi

positive - Agus Susanto (Direktur Utama BPJAMSOSTEK) Saat ini, kami terus mengumpulkan data nomor rekening peserta dan secara simultan kami lakukan validasi secara berlapis untuk memastikan penerima BSU memenuhi kriteria dan bantuan ini tepat sasaran dan tidak disalahgunakan pihak yang tidak bertanggung jawab

positive - Agus Susanto (Direktur Utama BPJAMSOSTEK) Bantuan Penerima Subsidi Upah ini merupakan salah satu nilai tambah bagi pekerja yang terdaftar sebagai peserta aktif BPJAMSOSTEK. Selain mendapatkan perlindungan dari risiko kerja dalam bentuk JKK, JHT, JKm dan Jaminan Pensiun

Ringkasan

Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) menerapkan validasi data berlapis terkait pendataan program subsidi upah.

"Proses validasi kami lakukan sesuai prosedur yang telah ditetapkan yakni dengan tiga tahapan validasi," kata Kepala BPJAMSOSTEK Cabang Palangka Raya Royyan Huda melalui pernyataan yang diterima di Palangka Raya, Senin (24/8).

BPJAMSOSTEK TERAPKAN VALIDASI BERLAPIS DATA SUBSIDI UPAH

PALANGKARAYA -- Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) menerapkan validasi data berlapis terkait pendataan program subsidi upah.

"Proses validasi kami lakukan sesuai prosedur yang telah ditetapkan yakni dengan tiga tahapan validasi," kata Kepala BPJAMSOSTEK Cabang Palangka Raya Royyan Huda melalui pernyataan yang diterima di Palangka Raya, Senin (24/8).

Page 135: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

134

Dia menerangkan bahwa validasi berlapis itu agar penerima bantuan subsidi upah (BSU) tepat sasaran. Sementara itu Direktur Utama BPJAMSOSTEK Agus Susanto menjelaskan pihaknya saat ini sedang melakukan finalisasi gelombang pertama daftar calon penerima Bantuan Subsidi Upah (BSU) menggunakan kriteria yang ditetapkan pemerintah menggunakan data kepesertaan BPJAMSOSTEK.

"Saat ini, kami terus mengumpulkan data nomor rekening peserta dan secara simultan kami lakukan validasi secara berlapis untuk memastikan penerima BSU memenuhi kriteria dan bantuan ini tepat sasaran dan tidak disalahgunakan pihak yang tidak bertanggung jawab," tegas Agus.

Untuk mewujudkan hal tersebut, BPJAMSOSTEK menerapkan serangkaian kriteria yang merujuk selain dari Permenaker (Peraturan Menteri Ketenagakerjaan), juga pada kriteria-kriteria normatif lainnya agar dana BSU tepat sasaran.

Permenaker 14/2020 juga mencantumkan kriteria yang diterapkan antara lain pekerja merupakan WNI, masuk pada kategori pekerja Penerima Upah (PU), merupakan peserta BPJAMSOSTEK aktif sampai dengan Juni 2020, dan memiliki upah terakhir di bawah Rp5 juta sesuai data yang dilaporkan perusahaan dan tercatat pada BPJAMSOSTEK.

Selain berpaku pada kriteria tersebut, BPJAMSOSTEK juga menerapkan validasi berlapis untuk mengantisipasi kemungkinan dana BSU tidak tepat sasaran.

Terdapat sedikitnya tiga tahapan validasi yang dilakukan, pertama yaitu validasi awal yang dilakukan bersama pihak eksternal yaitu perbankan. Kedua, pada tahap ini BPJAMSOSTEK melakukan validitas internal atas data kepesertaan yang memenuhi kriteria seperti tertera pada Permenaker 14/2020.

Ketiga, BPJAMSOSTEK melakukan validasi berdasarkan atas nomor NIK (Nomor Induk Kependudukan) yang disesuaikan dengan kepemilikan rekening. Ini dilakukan untuk meminimalisir kemungkinan terjadinya penerima bantuan ganda karena yang bersangkutan tercatat aktif bekerja di lebih dari satu perusahaan yang berbeda.

"Bantuan Penerima Subsidi Upah ini merupakan salah satu nilai tambah bagi pekerja yang terdaftar sebagai peserta aktif BPJAMSOSTEK. Selain mendapatkan perlindungan dari risiko kerja dalam bentuk JKK, JHT, JKm dan Jaminan Pensiun," katanya.

Sedikitnya 7,5 juta pekerja yang sudah memenuhi kriteria dan siap menerima BSU melalui nomor rekening bank. Ini merupakan hasil seleksi dari total 13,5 juta lebih nomor rekening yang masuk dari perusahaan dan update mandiri yang dilakukan oleh pekerja setelah dilakukan validasi..

Page 136: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

135

Judul Hari Ini BLT Rp 600 Ribu Cair, Gini Cara Cek Namamu Terdaftar atau Tidak di BPJS Ketenagakerjaan

Nama Media palembang.tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://palembang.tribunnews.com/2020/08/24/hari-ini-blt-rp-600-ribu-cair-gini-cara-cek-namamu-terdaftar-atau-tidak-di-bpjs-ketenagakerjaan

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-24 23:22:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insya Allah tanggal 25 Agustus ini

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Sekarang alhamdulillah, teman-teman pekerja kita yang menjadi peserta BPJS (Ketenagakerjaan) datanya sudah 12 juta nomor rekening sudah masuk

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Kita minta teman-teman BPJS untuk memvalidasi datanya dan kami di Kementerian Ketenagakerjaan menerima datanya dari BPJS Ketenagakerjaan. Jadi yang melakukan validasi adalah teman-teman dari BPJS Ketenagakerjaan

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Jadi untuk subsidi bulan September-Oktober akan kita berikan pada akhir Agustus ini. Dan 2 bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp 1.200.000

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Dan sebagaimana arahan Presiden dan pak Menko (Bidang Perekonomian), temen-temen yang di-PHK, dirumahkan, mendapatkan prioritas untuk batch berikutnya

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Dan alhamdulillah batch 4 sudah memenuhi untuk 800.000 peserta.

Ringkasan

Kabar gembira bagi karyawan swasta hari ini, Selasa (25/8/2020) pasalnya subsidi BLT (Bantuan Langsung Tunai) Rp 600 bakal cair.

Bantuan BLT Rp 600 ribu yang bakal cair hari ini gini cara cek namamu terdaftar atau tidak di BPJS Ketenagakerjaan untuk mendapatkan BLT karyawan swasta , disela-sela berita ini caranya.

Page 137: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

136

HARI INI BLT RP 600 RIBU CAIR, GINI CARA CEK NAMAMU TERDAFTAR ATAU TIDAK DI BPJS KETENAGAKERJAAN

SRIPOKU.COM -- Kabar gembira bagi karyawan swasta hari ini, Selasa (25/8/2020) pasalnya subsidi BLT (Bantuan Langsung Tunai) Rp 600 bakal cair.

Bantuan BLT Rp 600 ribu yang bakal cair hari ini gini cara cek namamu terdaftar atau tidak di BPJS Ketenagakerjaan untuk mendapatkan BLT karyawan swasta , disela-sela berita ini caranya.

Ini merupakan subsidi BLT karyawan swasta dan pegawai pemerintah non pegawai negeri sipil yang bergaji di bawah Rp 5 juta.

Adapun syarat mendapatkan bantuan BLT karyawan swasta tersebut selain bergaji di bawah Rp 5 juta, adalah harus tercatat sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

Diketahui, BLT Rp 600 ribu yang akan diberikan kepada karyawan swasta dan pegawai pemerintah non Pegawai Negeri Sipil (PNS) bergaji di bawah Rp 5 juta dipastikan akan cair pada 25 Agustus 2020 mendatang.

Penyerahan bantuan tersebut akan dilakukan secara simbolik oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Hal itu sebagaimana yang disampaikan oleh Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah.

"Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insya Allah tanggal 25 Agustus ini," ujarnya, seperti yang diberitakan Kompas.com , Senin (17/8/2020).

Selain memiliki gaji di bawah Rp 5 juta, Ida menambah, karyawan dan pegawai yang berhak menerima bantuan ini harus tercatat sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

Lantas bagaimaina cara mengecek nama yang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan? Cara Cek Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan Dikutip dari laman resmi BPJS Ketenagakerjaan melalui Kontan.id , cara cek status kepesertaan bisa melalui beberapa metode berikut ini: - Via aplikasi BPJSTK Mobile

1. Unduh aplikasi BPJSTK Mobile di Android, iOS, dan BlackBerry.

2. Lakukan registrasi terlebih dahulu untuk mendapatkan PIN.

Syarat registrasi di aplikasi BPJSTK Mobile antara lain Nomor KPJ (ada di kartu BPJS Ketenagakerjaan), NIK e-KTP, dan tanggal lahir, dan nama.

3. Setelah terdaftar dan login, peserta dapat mengetahui status kepesertaan BPJAMSOSTEK.

4. Kemudian pilih di "Kartu Digital".

5. Setelah muncul tampilan kartu digital BPJS Ketenagakerjaan, klik di tampilan tersebut.

Bagian bawah akan terlihat status kepesertaan BPJS TK (aktif/tidak aktif).

- Via website Untuk mengecek status kepesertaan dan saldo, bisa dilakukan melalui laman sso.bpjsketenagakerjaan.go.id.

Apabila belum terdaftar di laman tersebut, bisa melakukan registrasi dengan cara:

Page 138: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

137

1. Masuk ke https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/.

2. Pilih menu registrasi.

3. Isi formulir sesuai dengan data, yang terdiri dari: Nomor KPJ Aktif Nama Tanggal lahir Nomor e-KTP Nama ibu kandung Nomor ponsel dan email.

Apabila berhasil, kamu akan mendapatkan PIN.

PIN dikirim melalui email dan SMS dari nomor ponsel yang didaftarkan.

Sementara, berikut cara cek kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan via website:

1. Masuk ke https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/

2. Masukkan alamat email di kolom user.

3. Masukkan kata sandi.

4. Setelah masuk, pilih menu layanan.

- Via kantor BPJS Ketenagakerjaan Cara cek status kepesertaan yang paling tradisional adalah datang langsung ke kantor BPJS Ketenagakerjaan.

Peserta BPJS Ketenagakerjaan juga harus membawa persyaratan untuk mengecek kepesertaan.

Pemerintah Kantongi 12 Juta Rekening Calon Penerima BLT Rp 600 Ribu Dikutip dari Kompas.co m, sampai saat ini, pemerintah telah mengantongi sekitar 12 juta rekening calon penerima bantuan subsidi gaji atau upah dari BPJS Ketenagakerjaan.

"Sekarang alhamdulillah, teman-teman pekerja kita yang menjadi peserta BPJS (Ketenagakerjaan) datanya sudah 12 juta nomor rekening sudah masuk," kata Ida.

"Kita minta teman-teman BPJS untuk memvalidasi datanya dan kami di Kementerian Ketenagakerjaan menerima datanya dari BPJS Ketenagakerjaan. Jadi yang melakukan validasi adalah teman-teman dari BPJS Ketenagakerjaan," tambah Ida.

Nantinya, bantuan senilai Rp600.000 akan diberikan selama 4 bulan.

Sehingga, total subsidi upad ini adalah sebesar Rp2,4 juta.

Subsidi ini akan diberikan setiap 2 bulan sekali.

Dengan demikian, penerima bantuan akan mendapatkan Rp 1,2 juta setiap pembayaran.

"Jadi untuk subsidi bulan September-Oktober akan kita berikan pada akhir Agustus ini. Dan 2 bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp 1.200.000," tutur Ida.

Lebih lanjut, Ida menyebutkan, bantuan subsidi upah ini diberikan sebagai bentuk penghargaan kepada pekerja dan pemberi kerja (perusahaan) yang selama ini menjadi peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

Sementara itu, bagi pekerja yang tidak terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan dan pekerja yang terkena pemutusan hubungan kerja (PHK) karena pandemi Covid-19, Ida memastikan, mereka masih bisa mendapatkan bantuan sosial atau bantuan pemerintah lainnya.

Contohnya, pekerja yang ter-PHK atau dirumahkan diprioritaskan untuk masuk dalam program padat karya dan program Kartu Prakerja.

Page 139: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

138

Sebagai informasi, program Kartu Prakerja saat ini telah masuk gelombang V.

"Dan alhamdulillah batch 4 sudah memenuhi untuk 800.000 peserta." "Dan sebagaimana arahan Presiden dan pak Menko (Bidang Perekonomian), temen-temen yang di-PHK, dirumahkan, mendapatkan prioritas untuk batch berikutnya," ucap Ida.

Page 140: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

139

Judul Menaker Ingatkan Pemberi Kerja Dapat Disanksi Jika Laporan Data ke BPJAMSOSTEK Tidak Akurat

Nama Media aktual.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://aktual.com/menaker-ingatkan-pemberi-kerja-dapat-disanksi-jika-laporan-data-ke-bpjamsostek-tidak-akurat/

Jurnalis Asad Syamsul Abidin

Tanggal 2020-08-24 23:02:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 7.500.000

News Value Rp 22.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

negative - Ida Fauziyah (Menaker) Sanksi administratif berupa teguran, denda hingga penghentian pelayanan publik dan sanksi lain sesuai ketentuan yang berlaku

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Kami membutuhkan waktu untuk mengecek kesesuaian data yang disampaikan Dirut BPJS Ketenagakerjaan. Data 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit, kami mentargetkan bisa ditransfer dimulai akhir Agustus ini

positive - Agus Susanto (Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan) Saya minta bantuan para pemberi kerja/HRD agar segera mengumpulkan data rekening karyawannya untuk diserahkan ke BPJS Ketenagakerjaan agar bisa memperoleh bantuan subsidi upah dari pemerintah

Ringkasan

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengingatkan bahwa pemberi kerja dapat menerima sanksi administratif jika melaporkan dan mendaftarkan data karyawan tidak akurat kepada BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK), apalagi saat dilakukan program bantuan subsidi upah.

MENAKER INGATKAN PEMBERI KERJA DAPAT DISANKSI JIKA LAPORAN DATA KE BPJAMSOSTEK TIDAK AKURAT

Jakarta - Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengingatkan bahwa pemberi kerja dapat menerima sanksi administratif jika melaporkan dan mendaftarkan data karyawan tidak akurat kepada BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK), apalagi saat dilakukan program bantuan subsidi upah.

"Sanksi administratif berupa teguran, denda hingga penghentian pelayanan publik dan sanksi lain sesuai ketentuan yang berlaku, " ujar Menaker Ida dalam acara penyerahan data calon

Page 141: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

140

penerima subsidi upah dari BPJS Ketenagakerjaan di Kantor Kementerian Ketenagakerjaan, dipantau virtual dari Jakarta, Senin.

Sanksi itu sesuai dengan Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 86 Tahun 2013 tentang Tata Cara Pengenaan Sanksi Administratif Kepada Pemberi Kerja Selain Penyelenggara Negara dan Setiap Orang Selain Pemberi Kerja Pekerja dan Penerima Bantuan Iuran dalam Penyelenggaraan Jaminan Sosial.

Terkait bantuan subsidi upah sendiri, Kemnaker telah menerima dalam gelombang I sekitar 2,5 juta data calon penerima yang sudah diverifikasi oleh BPJS Ketenagakerjaan dari total 15,7 juta pekerja bergaji di bawah Rp5 juta yang akan dibantu oleh pemerintah.

Kemnaker akan melakukan check list dari 2,5 juta data tersebut untuk menyesuaikan dengan data yang ada, dengan sesuai petunjuk teknis akan dilakukan dalam waktu empat hari.

"Kami membutuhkan waktu untuk mengecek kesesuaian data yang disampaikan Dirut BPJS Ketenagakerjaan. Data 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit, kami mentargetkan bisa ditransfer dimulai akhir Agustus ini, " kata Menaker.

Setelah diperoleh kesesuaian data maka Kemnaker akan menyerahkannya kepada Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) untuk bisa mencairkan uangnya yang akan disalurkan ke bank penyalur yaitu bank milik pemerintah.

Bantuan sebesar Rp600.000 per bulan yang akan diberikan selama empat bulan itu akan dikirimkan langsung ke rekening masing-masing penerima subsidi.

Menaker sendiri berharap seluruh data 15,7 juta pekerja itu bisa dapat masuk semua pada akhir September 2020.

Sebelumnya, pemerintah akan memberikan bantuan subsidi upah kepada pekerja swasta dan pegawai pemerintah non-PNS atau honorer bergaji di bawah Rp5 juta yang telah menjadi anggota BPJS Ketenagakerjaan.

Menurut Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan Agus Susanto yang hadir dalam acara penyerahan data itu, sejauh ini telah terkumpul 13,7 data rekening calon penerima subsidi upah. Masih tersisa 2 juta data yang harus dikumpulkan untuk mencapai target penerima 15,7 juta.

"Saya minta bantuan para pemberi kerja/HRD agar segera mengumpulkan data rekening karyawannya untuk diserahkan ke BPJS Ketenagakerjaan agar bisa memperoleh bantuan subsidi upah dari pemerintah," ujar Agus.

Validasi berlapis dilakukan terhadap 13,7 juta data rekening pekerja yang masuk itu dan sudah terdapat 10 juta data rekening terverifikasi. Data-data itu akan diserahkan secara bertahap sebanyak 2,5 juta per gelombang. (Antara).

Page 142: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

141

Judul Catat! Besok Ada Aksi Buruh Tolak Omnibus Law di Berbagai Lokasi

Nama Media jpnn.com

Newstrend Omnibus Law

Halaman/URL https://www.jpnn.com/news/catat-besok-ada-aksi-buruh-tolak-omnibus-law-di-berbagai-lokasi

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-24 22:11:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Negatif

Narasumber

negative - Said Iqbal (Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia) Sampai saat ini kami belum melihat apa strategi pemerintah dan DPR untuk menghindari PHK besar-besaran akibat Covid-19 dan resesi ekonomi. Mereka seolah-olah tutup mata dengan adanya ancaman PHK yang sudah di depan mata, tetapi yang dilakukan justru mengebut pembahasan Omnibus Law

positive - Said Iqbal (Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia) Beberapa provinsi yang akan melakukan aksi antara lain Jawa Barat di Gedung Sate Bandung, Banten di Serang, Jawa Tengah di Semarang, Jawa Timur di Gedung Grahadi Surabaya

positive - Said Iqbal (Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia) Bilamana DPR dan pemerintah tetap memaksa untuk mengesahkan RUU Cipta Kerja, bisa saya pastikan, aksi-asi buruh dan elemen masyarakat sipil yang lain akan semakin membesar

Ringkasan

Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said Iqbal mengungkapkan bahwa puluhan ribu buruh akan menggelar aksi di depan DPR RI dan kantor Kementerian Koordinator Perekonomian, Selasa (25/8).

Tuntutan para buruh dalam aksi mereka besok adalah menolak pemutusan hubungan kerja (PHK) dan RUU Omnibus Law.

CATAT! BESOK ADA AKSI BURUH TOLAK OMNIBUS LAW DI BERBAGAI LOKASI

JAKARTA - Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said Iqbal mengungkapkan bahwa puluhan ribu buruh akan menggelar aksi di depan DPR RI dan kantor Kementerian Koordinator Perekonomian, Selasa (25/8).

Tuntutan para buruh dalam aksi mereka besok adalah menolak pemutusan hubungan kerja (PHK) dan RUU Omnibus Law.

Page 143: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

142

Said menyatakan, hingga kini belum ada upaya konkret pemerintah untuk mencegah PHK akibat pandemi Covid-19. Menurutnya, justru pemerintah lebih mementingkan membahas RUU Omnibus Law ketimbang persoalan PHK.

"Sampai saat ini kami belum melihat apa strategi pemerintah dan DPR untuk menghindari PHK besar-besaran akibat Covid-19 dan resesi ekonomi. Mereka seolah-olah tutup mata dengan adanya ancaman PHK yang sudah di depan mata, tetapi yang dilakukan justru mengebut pembahasan Omnibus Law," kata Said Iqbal dalam keterangan resminya, Senin (24/8).

Said menambahkan, aksi para buruh besok akan digelar serentak di 20 provinsi. Tuntutan para buruh pun sama.

"Beberapa provinsi yang akan melakukan aksi antara lain Jawa Barat di Gedung Sate Bandung, Banten di Serang, Jawa Tengah di Semarang, Jawa Timur di Gedung Grahadi Surabaya," tuturnya.

Dalam analisis KSPI, kata Said, Omnibus Law yang juga dikenal sebagai RUU Cipta Kerja hanya akan merugikan buruh. Jika kelak diberlakukan, Omnibus Law akan menghapus upah minimum. Omnibus Law justru memuat ketentuan tentang upah per jam. Besarannya pun di bawah upah minimum.

Iqbal menambahkan, Omnibus Law juga mengurangi nilai pesangon dengan menghilangkan uang penggantian hak dan mengurangi uang penghargaan masa kerja. Selain itu, Omnibus Law memungkinkan penggunaan outsorcing dan kontrak seumur hidup untuk semua jenis pekerjaan.

Iqbal juga menyoroti Omnibus Law yang akan mempermudah masuknya tenaga kerja asing (TKA). Mantan calon anggota legislatif dari PKS itu menyebut Omnibus Law akan membuat TKA buruh kasar bisa bekerja di Indonesia tanpa izin tertulis menteri.

"Bilamana DPR dan pemerintah tetap memaksa untuk mengesahkan RUU Cipta Kerja, bisa saya pastikan, aksi-asi buruh dan elemen masyarakat sipil yang lain akan semakin membesar," pungkas dia. (ast/jpnn).

Page 144: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

143

Judul Ada 2 Juta Rekening Penerima Bantuan Rp 600 Ribu yang Belum Disetor

Nama Media detik.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/5145123/ada-2-juta-rekening-penerima-bantuan-rp-600-ribu-yang-belum-disetor

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-24 21:10:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Agus Susanto (Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan (BP Jamsostek)) Saya minta bantuan para pemberi kerja, perusahaan atau HRD agar segera mengecek nomor rekening karyawannya untuk diserahkan kepada BPJS Ketenagakerjaan agar bisa mendapatkan bantuan subsidi upah dari pemerintah

positive - Agus Susanto (Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan (BP Jamsostek)) Oleh karena itu BPJS Ketenagakerjaan berupaya maksimal untuk mendapatkan nomor rekening bank dari masing-masing peserta 15,7 juta. Dan saat ini sudah terkumpul 13,7 juta, masih ada 2 juta lagi tenaga kerja yang belum mengumpulkan nomor rekening

positive - Agus Susanto (Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan (BP Jamsostek)) Harus kami validasi sebanyak 127 bank. Ini kita lakukan by system secara automatically. Tapi karena jumlah besar perlu waktu. Dari 13,7 juta yang sudah tervalidasi sebanyak 10 juta. Dari 10 juta hari ini kita serahkan 2,5 juta secara bertahap by batch. Ini untuk memudahkan monitoring dan juga kita menerapkan prinsip kehati-hatian

Ringkasan

Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan (BP Jamsostek) Agus Susanto meminta perusahaan segera menyetor rekening pekerjanya yang bergaji di bawah 5 juta. Rekening itu dibutuhkan untuk menyalurkan bantuan Rp 600 ribu yang ditransfer langsung ke rekening pekerja.

ADA 2 JUTA REKENING PENERIMA BANTUAN RP 600 RIBU YANG BELUM DISETOR

Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan (BP Jamsostek) Agus Susanto meminta perusahaan segera menyetor rekening pekerjanya yang bergaji di bawah 5 juta. Rekening itu dibutuhkan untuk menyalurkan bantuan Rp 600 ribu yang ditransfer langsung ke rekening pekerja.

Page 145: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

144

"Saya minta bantuan para pemberi kerja, perusahaan atau HRD agar segera mengecek nomor rekening karyawannya untuk diserahkan kepada BPJS Ketenagakerjaan agar bisa mendapatkan bantuan subsidi upah dari pemerintah," kata dia dalam konferensi pers di Kantor Kementerian Ketenagakerjaan, Senin (24/8/2020).

Pada dasarnya, dia menjelaskan pihaknya sudah memegang data 15,7 calon penerima bantuan Rp 600 ribu. Namun ada data yang belum lengkap karena tidak menyertakan nomor rekening bank.

"Oleh karena itu BPJS Ketenagakerjaan berupaya maksimal untuk mendapatkan nomor rekening bank dari masing-masing peserta 15,7 juta. Dan saat ini sudah terkumpul 13,7 juta, masih ada 2 juta lagi tenaga kerja yang belum mengumpulkan nomor rekening," ujarnya.

Lebih lanjut, 13,7 juta data yang sudah lengkap dilakukan validasi secara berlapis, salah satunya validasi kepada bank untuk memastikan nomor rekening yang disetor benar.

"Harus kami validasi sebanyak 127 bank. Ini kita lakukan by system secara automatically. Tapi karena jumlah besar perlu waktu. Dari 13,7 juta yang sudah tervalidasi sebanyak 10 juta. Dari 10 juta hari ini kita serahkan 2,5 juta secara bertahap by batch. Ini untuk memudahkan monitoring dan juga kita menerapkan prinsip kehati-hatian," tambahnya.

Page 146: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

145

Judul Menaker Janjikan Pegawai Honorer Dapat Subsidi Gaji Rp600.000

Nama Media bisnis.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://ekonomi.bisnis.com/read/20200824/12/1282560/menaker-janjikan-pegawai-honorer-dapat-subsidi-gaji-rp600.000

Jurnalis Iim Fathimah Timorria

Tanggal 2020-08-24 21:05:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Setelah kami berkoordinasi lintas kementerian dan lembaga, kami memberikan kesempatan kepada pegawai pemerintah non-PNS yang tidak menerima gaji ke-13. Mereka berhak mendapat manfaat selama ikut serta BPJS Ketenagakerjaan

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Hari ini kami menerima 2,5 juta data rekening dan teknis validasi paling lama empat hari sejak data diserahkan oleh BPJS Ketenagakerjaan

positive - Agus Susanto (Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan) Dari 13,7 juta yang sudah tervalidasi 10 juta. Kami serahkan hari ini 2,5 juta secara bertahap untuk mempermudah rekonsiliasi dan monitoring

positive - Agus Susanto (Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan) Masih ada 2 juta lagi tenaga kerja yang belum mengirimkan rekening. Oleh karena itu saya minta bantuan para pemberi kerja, perusahaan, HRD agar mengumpulkan nomor rekening karyawan agar bisa mendapat bantuan subsidi upah dari pemerintah

Ringkasan

Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengungkapkan subsidi gaji/upah sebesar Rp600.000 yang diberikan kepada pekerja bergaji di bawah Rp5 juta per bulan tak terbatas hanya untuk pegawai pekerjaan swasta.

Dia mengemukakan bahwa bantuan ini juga akan menyasar pegawai pemerintah non-pegawai negeri sipil atau honorer selama tercatat sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

MENAKER JANJIKAN PEGAWAI HONORER DAPAT SUBSIDI GAJI RP600.000

JAKARTA -- Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengungkapkan subsidi gaji/upah sebesar Rp600.000 yang diberikan kepada pekerja bergaji di bawah Rp5 juta per bulan tak terbatas hanya untuk pegawai pekerjaan swasta.

Page 147: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

146

Dia mengemukakan bahwa bantuan ini juga akan menyasar pegawai pemerintah non-pegawai negeri sipil atau honorer selama tercatat sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

"Setelah kami berkoordinasi lintas kementerian dan lembaga, kami memberikan kesempatan kepada pegawai pemerintah non-PNS yang tidak menerima gaji ke-13. Mereka berhak mendapat manfaat selama ikut serta BPJS Ketenagakerjaan," ucap Ida dalam konferensi pers, Senin (24/8/2020).

Ida mengemukakan bantuan tunai sendiri ditargetkan dapat mulai tersalur akhir Agustus ini. Pihaknya sendiri telah menerima 2,5 juta data rekening pekerja untuk penyaluran tahap pertama.

"Hari ini kami menerima 2,5 juta data rekening dan teknis validasi paling lama empat hari sejak data diserahkan oleh BPJS Ketenagakerjaan," lanjutnya.

Pada kesempatan yang sama, Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan Agus Susanto menyebutkan bahwa pihaknya telah menghimpun 13,7 juta rekening pekerja calon penerima bantuan. Sejauh ini, pihaknya tengah melakukan proses verifikasi dan pencocokan data rekening pekerja dengan basis data milik 127 bank.

"Dari 13,7 juta yang sudah tervalidasi 10 juta. Kami serahkan hari ini 2,5 juta secara bertahap untuk mempermudah rekonsiliasi dan monitoring," tutur Agus.

Dia pun mengimbau agar para HRD perusahaan untuk segera melaporkan rekening pegawainya jika memenuhi kriteria penerima mengingat masih ada sekitar 2 juta calon penerima bantuan yang datanya belum diterima oleh BPJS Ketenagakerjaan.

"Masih ada 2 juta lagi tenaga kerja yang belum mengirimkan rekening. Oleh karena itu saya minta bantuan para pemberi kerja, perusahaan, HRD agar mengumpulkan nomor rekening karyawan agar bisa mendapat bantuan subsidi upah dari pemerintah," katanya.

Page 148: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

147

Judul Menaker: Penyaluran Subsidi Gaji Karyawan Ditunda

Nama Media tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.tribunnews.com/bisnis/2020/08/24/menaker-penyaluran-subsidi-gaji-karyawan-ditunda

Jurnalis Sanusi

Tanggal 2020-08-24 20:43:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziyah (Menaker) Kalau dijuknisnya (petunjuk teknis) waktu paling lambat 4 hari untuk melakukan check list. Jadi 2,5 juta (pekerja batch pertama) kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Kami butuh waktu 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit. Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini

neutral - Ida Fauziyah (Menaker) Calon penerima subsidi gaji atau upah dari BPJS Ketenagakerjaan tadi Pak Dirut (BPJamsostek) menyampaikan rekening yang sudah masuk 13,7 juta. Masih ada dua juta lagi yang masih dalam proses. Karena datanya itu masih membutuhkan validasi data dari BPJS Ketenagakerjaan

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Maka kami tadi menerima untuk batch pertama 2,5 juta. Nah, dari 2,5 juta ini kami akan melakukan check list untuk mengecek kesesuaian data yang ada

Ringkasan

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengatakan, bantuan subsidi upah (BSU) dari pemerintah untuk 15,7 juta pekerja yang dijadwalkan pada 25 Agustus besok tertunda penyalurannya.

Dengan alasan, data yang diserahkan oleh BPJamsostek kepada pemerintah sebanyak 2,5 juta nomor rekening pekerja yang tervalidasi harus dilakukan kembali pengecekan.

MENAKER: PENYALURAN SUBSIDI GAJI KARYAWAN DITUNDA

JAKARTA - Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengatakan, bantuan subsidi upah (BSU) dari pemerintah untuk 15,7 juta pekerja yang dijadwalkan pada 25 Agustus besok tertunda penyalurannya.

Page 149: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

148

Dengan alasan, data yang diserahkan oleh BPJamsostek kepada pemerintah sebanyak 2,5 juta nomor rekening pekerja yang tervalidasi harus dilakukan kembali pengecekan.

"Kalau dijuknisnya (petunjuk teknis) waktu paling lambat 4 hari untuk melakukan check list. Jadi 2,5 juta (pekerja batch pertama) kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada," katanya di Jakarta, Senin (24/8/2020).

Kendati tertunda, Ida tetap memastikan penyaluran subsidi gaji untuk tahap pertama sebanyak 2,5 juta pekerja bakal disalurkan akhir Agustus ini.

"Kami butuh waktu 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit. Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini," ucapnya.

Untuk total nomor rekening pekerja yang telah melaporkan kepada BPJamsostek hingga hari ini tercatat sebanyak 13,7 juta. Masih tersisa 2 juta rekening lagi yang masih dalam proses.

"Calon penerima subsidi gaji atau upah dari BPJS Ketenagakerjaan tadi Pak Dirut (BPJamsostek) menyampaikan rekening yang sudah masuk 13,7 juta. Masih ada dua juta lagi yang masih dalam proses. Karena datanya itu masih membutuhkan validasi data dari BPJS Ketenagakerjaan ," jelasnya.

"Maka kami tadi menerima untuk batch pertama 2,5 juta. Nah, dari 2,5 juta ini kami akan melakukan check list untuk mengecek kesesuaian data yang ada," lanjut dia.

Sebagai informasi, pemerintah telah menganggarkan Rp 37,7 triliun untuk program subsidi pekerja terdampak Covid-19.

Untuk nominal yang akan diterima nantinya ditentukan sejumlah Rp 600.000 per bulan untuk 1 orang pekerja selama 4 bulan. Tiap pekerja bisa mendapatkan total Rp 2,4 juta.

Adapun skema pencairan atau transfer dana dilakukan 2 bulan sekaligus sebanyak 2 kali.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul " Penyaluran Subsidi Gaji Karyawan Ditunda ".

Page 150: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

149

Judul BLT Rp 600 Ribu Cair Mulai Besok, Ini Cara Cek Nama Terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan atau Tidak

Nama Media tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.tribunnews.com/nasional/2020/08/24/blt-rp-600-ribu-cair-mulai-besok-ini-cara-cek-nama-terdaftar-di-bpjs-ketenagakerjaan-atau-tidak

Jurnalis Nuryanti

Tanggal 2020-08-24 20:43:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Subsidi upah insya Allah akan di-launching oleh Bapak Presiden tanggal 25 Agustus ini

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Dan 2 bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp 1.200.000

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Jadi untuk subsidi bulan September-Oktober akan kita berikan pada akhir Agustus ini.

Ringkasan

Bantuan Langsung Tunai (BLT) Rp 600 ribu bagi karyawan swasta yang memiliki gaji di bawah Rp 5 juta, akan cair pada Selasa (25/8/2020). Bantuan tersebut diberikan dengan syarat harus terdaftar dalam Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan.

BLT RP 600 RIBU CAIR MULAI BESOK, INI CARA CEK NAMA TERDAFTAR DI BPJS KETENAGAKERJAAN ATAU TIDAK

Bantuan Langsung Tunai (BLT) Rp 600 ribu bagi karyawan swasta yang memiliki gaji di bawah Rp 5 juta, akan cair pada Selasa (25/8/2020). Bantuan tersebut diberikan dengan syarat harus terdaftar dalam Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan. Subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan tersebut diberikan selama empat bulan dalam dua kali pencairan. Adapun dalam satu kali pencairan, karyawan swasta akan menerima bantuan sebesar Rp 1,2 juta.

"Subsidi upah insya Allah akan di-launching oleh Bapak Presiden tanggal 25 Agustus ini," kata Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah, dikutip dari Kompas.com , Senin (24/8/2020).

Pemerintah telah mengantongi sekira 12 juta rekening calon penerima bantuan subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan. Pemberian BLT BPJS Ketenagakerjaan ini akan disalurkan secara bertahap.

Page 151: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

150

Pemerintah juga meminta perusahaan pemberi kerja proaktif menyampaikan data nomor rekening karyawan penerima bantuan.

"Jadi untuk subsidi bulan September-Oktober akan kita berikan pada akhir Agustus ini." "Dan 2 bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp 1.200.000," jelas Ida.

Cara Cek Kepesertaan di BPJS Ketenagakerjaan Berikut cara cek kepesertaan melalui sejumlah metode, yang Tribunnews.com kutip dari Kontan.co.id :

1. Via aplikasi BPJSTK Mobile Peserta harus mengunduh aplikasi BPJSTK Mobile di Android, iOS, dan BlackBerry. Setelah mengunduh, peserta harus melakukan registrasi terlebih dahulu untuk mendapatkan PIN. Syarat registrasi di aplikasi BPJSTK Mobile antara lain Nomor KPJ (ada di kartu BPJS Ketenagakerjaan), NIK e-KTP, dan tanggal lahir, dan nama. Setelah terdaftar dan login, peserta dapat mengetahui status kepesertaan BPJAMSOSTEK. Kemudian pilih di "Kartu Digital". Setelah muncul tampilan kartu digital BPJS Ketenagakerjaan, klik di tampilan tersebut, bagian bawah akan terlihat status kepesertaan BPJS TK (aktif/tidak aktif).

2. Via website Cara cek status kepesertaan dan saldo bisa dilakukan melalui laman https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/. Apabila belum terdaftar di laman tersebut, bisa melakukan registrasi dengan cara:

a. Masuk ke https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/ .

b. Pilih menu registrasi.

c. Isi formulir sesuai dengan data.

Sementara, berikut cara cek kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan via website.

3. Via kantor BPJS Ketenagakerjaan Cara cek status kepesertaan yang paling tradisional adalah datang langsung ke kantor BPJS Ketenagakerjaan. Peserta BPJS Ketenagakerjaan juga harus membawa persyaratan untuk mengecek kepesertaan.

Syarat Penerima BLT Rp 600 Ribu Dikutip dari Kompas.com , berikut syarat penerima: Sementara untuk tahapan penyaluran yakni: Data calon penerima adalah dari data karyawan swasta peserta aktif yang dilaporkan perusahaan dan tercatat pada BP Jamsostek.

Data sesuai kriteria dilaporkan BP Jamsostek kepada pemerintah sebagai pengguna anggaran.

Pemerintah memerintahkan bank untuk menyalurkan langsung ke rekening bank penerima bantuan secara bertahap.

(Tribunnews.com) (Kompas.com/Muhammad Idris) (Kontan.co.id/Virdita Rizki Ratriani).

Page 152: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

151

Judul Hore! BLT Karyawan Rp600.000 Bakal Ditransfer Akhir Agustus Ini

Nama Media sindonews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://ekbis.sindonews.com/read/142738/34/hore-blt-karyawan-rp600000-bakal-ditransfer-akhir-agustus-ini-1598274492

Jurnalis Michelle Natalia

Tanggal 2020-08-24 20:33:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Kami merencanakan batch pertama 2,5 juta mudah-mudahan, 2,5 juta itu minimal per Minggu bisa kami lakukan sehingga dari 15,7 juta itu bisa masuk datanya pada akhir September 2020 ini untuk pembayaran tahap pertama. Kami butuh waktu 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit. Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini

positive - Agus Susanto (Direktur Utama BP Jamsostek) Proses pencairannya akan berlangsung selama dua kali atau sekali transfer masing-masing peserta menerima Rp 1,2 juta pada periode Agustus-Desember 2020

Ringkasan

Pemerintah memastikan penyaluran bantuan langsung tunai (BLT) untuk karyawan swasta sebesar Rp600.000 dengan gaji di bawah Rp5 juta ini akan segera dicairkan akhir Agustus ini. Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan untuk tahap pertama yang disalurkan sebanyak 2,5 juta calon penerima dari total 15,7 juta orang. Pencairan BLT dilakukan secara bertahap ke rekening pegawai dengan target selesai hingga akhir September dengan nominal sebesar Rp1,2 juta per dua bulan.

HORE! BLT KARYAWAN RP600.000 BAKAL DITRANSFER AKHIR AGUSTUS INI

JAKARTA - Pemerintah memastikan penyaluran bantuan langsung tunai (BLT) untuk karyawan swasta sebesar Rp600.000 dengan gaji di bawah Rp5 juta ini akan segera dicairkan akhir Agustus ini. Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan untuk tahap pertama yang disalurkan sebanyak 2,5 juta calon penerima dari total 15,7 juta orang. Pencairan BLT dilakukan secara bertahap ke rekening pegawai dengan target selesai hingga akhir September dengan nominal sebesar Rp1,2 juta per dua bulan.

Page 153: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

152

"Kami merencanakan batch pertama 2,5 juta mudah-mudahan, 2,5 juta itu minimal per Minggu bisa kami lakukan sehingga dari 15,7 juta itu bisa masuk datanya pada akhir September 2020 ini untuk pembayaran tahap pertama. Kami butuh waktu 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit. Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini," kata Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah dalam video virtual, Senin (24/8/2020).

Dalam kesempatan yang sama, Direktur Utama BP Jamsostek, Agus Susanto mengatakan anggaran yang disediakan untuk subisdi gaji ini adalah Rp 37,7 triliun. Nantinya para peserta mendapat bantuan Rp 600 ribu per bulan selama empat bulan atau totalnya Rp 2,4 juta. "Proses pencairannya akan berlangsung selama dua kali atau sekali transfer masing-masing peserta menerima Rp 1,2 juta pada periode Agustus-Desember 2020," kata dia.

Sebagai infromasi, berdasarkan Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker) Nomor 14 Tahun 2020, kriteria calon penerima bantuan Rp 600.000 per bulan ini adalah WNI yang dibuktikan dengan NIK, pekerja atau buruh penerima upah (PU), terdaftar sebagai peserta aktif BP Jamsostek sampai Juni 2020, tenaga kerja aktif yang membayarkan iuran dengan besaran iuran yang dihitung berdasarkan upah di bawah Rp 5 juta sesuai dengan upah terakhir yang dilaporkan pemberi kerja dan tercatat di BP Jamsostek, dan terakhir memiliki rekening aktif di bank. Kedua, peserta BP Jamsostek yang baru aktif pada Juli 2020 tidak termasuk pekerja yang mendapatkan bantuan Rp 600.000.

(nng).

Page 154: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

153

Judul BLT Rp 600 Ribu Cair Besok, 25 Agustus 2020, Cek Namamu Terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan atau Tidak

Nama Media tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.tribunnews.com/nasional/2020/08/24/blt-rp-600-ribu-cair-besok-25-agustus-2020-cek-namamu-terdaftar-di-bpjs-ketenagakerjaan-atau-tidak

Jurnalis Ayu Miftakhul Husna

Tanggal 2020-08-24 20:14:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insya Allah tanggal 25 Agustus ini

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Sekarang alhamdulillah, teman-teman pekerja kita yang menjadi peserta BPJS (Ketenagakerjaan) datanya sudah 12 juta nomor rekening sudah masuk

Ringkasan

Program Bantuan Langsung Tunai (BLT) Rp 600 Ribu yang ditujukan untuk karyawan swasta rencanannya akan cair besok, Selasa (25/8/2020).

Karyawan swasta dan pegawai pemerintah non PNS dengan gaji di bawah Rp 5 juta berhak menerima BLT Rp 600 ribu dari pemerintah.

BLT RP 600 RIBU CAIR BESOK, 25 AGUSTUS 2020, CEK NAMAMU TERDAFTAR DI BPJS KETENAGAKERJAAN ATAU TIDAK

Program Bantuan Langsung Tunai (BLT) Rp 600 Ribu yang ditujukan untuk karyawan swasta rencanannya akan cair besok, Selasa (25/8/2020). Karyawan swasta dan pegawai pemerintah non PNS dengan gaji di bawah Rp 5 juta berhak menerima BLT Rp 600 ribu dari pemerintah. BLT Rp 600 Ribu untuk karyawan swasta akan diberikan pemerintah mulai Selasa (25/8/2020). Pernyataan tersebut disampaikan langsung oleh Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziya.

"Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insya Allah tanggal 25 Agustus ini," kata Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziya, seperti yang dikutip dari Kompas.com .

Page 155: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

154

Ida mengatakan, karyawan dan pegawai yang menerima bantuan harus tercatat sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan. Sampai saat ini, pemerintah telah mengantongi sekitar 12 juta rekening calon penerima bantuan subsidi gaji atau upah dari BPJS Ketenagakerjaan.

"Sekarang alhamdulillah, teman-teman pekerja kita yang menjadi peserta BPJS (Ketenagakerjaan) datanya sudah 12 juta nomor rekening sudah masuk," kata Ida.

Terdaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan menjadi syarat yang harus dipenuhi oleh penerima BLT Rp 600 Ribu . Untuk mengetahui namamu terdaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan, ada beberapa cara yang bisa dilakukan. Pengecekan data bisa dilakukan melalui 3 cara, yakni lewat aplikasi, laman resmi sso.bpjsketenagakerjaan.go.id, atau datang langsung ke kantor BPJS Ketenagakerjaan.

Berikut tata cara cek namamu terdaftar atau tidak di BPJS Ketenagakerjaan, simak selengkapnya:

1. Aplikasi BPJSTK Mobile - Peserta harus mengunduh aplikasi BPJSTK Mobile di Android, iOS, dan BlackBerry.

- Setelah mengunduh, peserta harus melakukan registrasi terlebih dahulu untuk mendapatkan PIN.

- Syarat registrasi di aplikasi BPJSTK Mobile antara lain Nomor KPJ (ada di kartu BPJS Ketenagakerjaan), NIK e-KTP, dan tanggal lahir, dan nama.

- Setelah terdaftar dan login, peserta dapat mengetahui status kepesertaan BPJAMSOSTEK.

- Kemudian pilih di "Kartu Digital".

- Setelah muncul tampilan kartu digital BPJS Ketenagakerjaan, klik di tampilan tersebut, bagian bawah akan terlihat status kepesertaan BPJS TK (aktif/tidak aktif).

2. Login sso.bpjsketenagakerjaan.go.id - Masuk ke https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/ .

- Pilih menu registrasi.

- Isi formulir sesuai dengan data.

Sementara, berikut cara cek kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan via website.

3. Datang ke Kantor BPJS Ketenagakerjaan Cara cek status kepesertaan yang paling tradisional adalah datang langsung ke kantor BPJS Ketenagakerjaan. Peserta BPJS Ketenagakerjaan juga harus membawa persyaratan untuk mengecek kepesertaan. Untuk mendapatkan BLT Rp 600 Ribu dari pemerintah, ada beberapa cara yang harus dilakukan.

- Data calon penerima adalah dari data karyawan swasta peserta aktif yang dilaporkan perusahaan dan tercatat pada BPJS Ketenagakerjaan (BP Jamsostek) - Data sesuai kriteria dilaporkan BP Jamsostek kepada pemerintah sebagai pengguna anggaran - Pemerintah memerintahkan bank untuk menyalurkan langsung ke rekening bank penerima bantuan secara bertahap Untuk kriteria penerima Bantuan Subsidi Upah antara lain: - WNI yang memiliki NIK.

- Pekerja Penerima Upah yang terdaftar aktif di BP Jamsostek pada bulan Juni 2020.

- Gaji atau upah yg dilaporkan perusahaan dan tercatat pada BP Jamsostek di bawah 5 juta.

- Memiliki rekening bank (bantuan pemerintah lewat rekening).

(Tribunnews.com/Ayumiftakhul/Endra, Kompas.com/Rully R. Ramli).

Page 156: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

155

Judul BU MENTERI KETENAGAKERJAAN Minta Maaf, Pencairan BLT Rp 600 Ribu Ditunda, Ini Jadwal Barunya

Nama Media jabar.tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://jabar.tribunnews.com/2020/08/24/bu-menteri-ketenagakerjaan-minta-maaf-pencairan-blt-rp-600-ribu-ditunda-ini-jadwal-barunya

Jurnalis Kisdiantoro

Tanggal 2020-08-24 20:12:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziyah (Menaker) Kalau di juknisnya (petunjuk teknis) waktu paling lambat empat hari untuk melakukan check list . Jadi 2,5 juta (pekerja batch pertama) kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada

positive - Ida Fauziah (Menteri Ketenagakerjaan) Kami butuh waktu, 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit. Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini

neutral - Ida Fauziah (Menteri Ketenagakerjaan) Calon penerima subsidi gaji atau upah dari BPJS Ketenagakerjaan tadi Pak Dirut (BPJamsostek) menyampaikan rekening yang sudah masuk 13,7 juta. Masih ada dua juta lagi yang masih dalam proses. Karena datanya itu masih membutuhkan validasi data dari BPJS Ketenagakerjaan

positive - Ida Fauziah (Menteri Ketenagakerjaan) Maka kami tadi menerima untuk batch pertama 2,5 juta. Nah, dari 2,5 juta ini kami akan melakukan check list untuk mengecek kesesuaian data yang ada

Ringkasan

Program jaring pemangan masyarakat dalam bentul bantuan langsung tunai atau BLT agar ekonomi masyakat tetap baik di tengah wabah virus corona akan diterima pegawai swasta Para penerima BLT adalah mereka yang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan dan berpenghasilan di bawah Rp 5 juta Awalnya dijanjukan akan cari pada 25 Agustus 2020. Namun, Bu Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziah tiba-tiba minta maaf, pencairan BLT Rp 600 ribu ditunda // TRIBUNJABAR.ID, JAKARTA - Jika tak ada penambahan saldo di rekening Anda pada Selasa (25/8/2020), jangan kecewa.

BU MENTERI KETENAGAKERJAAN MINTA MAAF, PENCAIRAN BLT RP 600 RIBU DITUNDA, INI JADWAL BARUNYA

Program jaring pemangan masyarakat dalam bentul bantuan langsung tunai atau BLT agar ekonomi masyakat tetap baik di tengah wabah virus corona akan diterima pegawai swasta Para penerima BLT adalah mereka yang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan dan berpenghasilan di

Page 157: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

156

bawah Rp 5 juta Awalnya dijanjukan akan cari pada 25 Agustus 2020. Namun, Bu Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziah tiba-tiba minta maaf, pencairan BLT Rp 600 ribu ditunda // TRIBUNJABAR.ID, JAKARTA - Jika tak ada penambahan saldo di rekening Anda pada Selasa (25/8/2020), jangan kecewa.

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), Ida Fauziyah , mengatakan, bantuan subsidi upah (BSU) dari pemerintah untuk 15,7 juta pekerja yang dijadwalkan pada 25 Agustus besok tertunda penyalurannya. Dengan alasan, data yang diserahkan oleh BPJamsostek kepada pemerintah sebanyak 2,5 juta nomor rekening pekerja yang tervalidasi harus dilakukan kembali pengecekan.

"Kalau di juknisnya (petunjuk teknis) waktu paling lambat empat hari untuk melakukan check list . Jadi 2,5 juta (pekerja batch pertama) kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada," katanya di Jakarta, Senin (24/8/2020). Kendati tertunda, Ida tetap memastikan penyaluran subsidi gaji atau BLT untuk tahap pertama sebanyak 2,5 juta pekerja bakal disalurkan akhir Agustus ini.

"Kami butuh waktu, 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit. Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini," ucapnya. Untuk total nomor rekening pekerja yang telah melaporkan kepada BPJamsostek hingga hari ini tercatat sebanyak 13,7 juta. Masih tersisa 2 juta rekening lagi yang masih dalam proses.

"Calon penerima subsidi gaji atau upah dari BPJS Ketenagakerjaan tadi Pak Dirut (BPJamsostek) menyampaikan rekening yang sudah masuk 13,7 juta. Masih ada dua juta lagi yang masih dalam proses. Karena datanya itu masih membutuhkan validasi data dari BPJS Ketenagakerjaan," ucapnya. "Maka kami tadi menerima untuk batch pertama 2,5 juta. Nah, dari 2,5 juta ini kami akan melakukan check list untuk mengecek kesesuaian data yang ada," lanjut dia.

Sebagai informasi, pemerintah telah menganggarkan Rp 37,7 triliun untuk program subsidi pekerja terdampak Covid-19. Untuk nominal yang akan diterima nantinya ditentukan sejumlah Rp 600 ribu per bulan untuk satu orang pekerja selama empat bulan. Tiap pekerja bisa mendapatkan total Rp 2,4 juta. Adapun skema pencairan atau transfer dana dilakukan dua bulan sekaligus sebanyak dua kali.

Page 158: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

157

Judul Ditunda, Bantuan Subsidi Upah Tak Jadi Cair 25 Agustus, Ini Penjelasan Menteri Ketenagakerjaan

Nama Media jabar.tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://jabar.tribunnews.com/2020/08/24/ditunda-bantuan-subsidi-upah-tak-jadi-cair-25-agustus-ini-penjelasan-menteri-ketenagakerjaan

Jurnalis Giri

Tanggal 2020-08-24 19:45:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziyah (Menaker) Kalau di juknisnya (petunjuk teknis) waktu paling lambat empat hari untuk melakukan check list . Jadi 2,5 juta (pekerja batch pertama) kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Kami butuh waktu, 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit. Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini

neutral - Ida Fauziyah (Menaker) Calon penerima subsidi gaji atau upah dari BPJS Ketenagakerjaan tadi Pak Dirut (BPJamsostek) menyampaikan rekening yang sudah masuk 13,7 juta. Masih ada dua juta lagi yang masih dalam proses. Karena datanya itu masih membutuhkan validasi data dari BPJS Ketenagakerjaan

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Maka kami tadi menerima untuk batch pertama 2,5 juta. Nah, dari 2,5 juta ini kami akan melakukan check list untuk mengecek kesesuaian data yang ada

Ringkasan

Jika tak ada penambahan saldo di rekening Anda pada Selasa (25/8/2020), jangan kecewa.

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), Ida Fauziyah, mengatakan, bantuan subsidi upah (BSU) dari pemerintah untuk 15,7 juta pekerja yang dijadwalkan pada 25 Agustus besok tertunda penyalurannya.

DITUNDA, BANTUAN SUBSIDI UPAH TAK JADI CAIR 25 AGUSTUS, INI PENJELASAN MENTERI KETENAGAKERJAAN

TRIBUNJABAR.ID, JAKARTA - Jika tak ada penambahan saldo di rekening Anda pada Selasa (25/8/2020), jangan kecewa. Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), Ida Fauziyah, mengatakan,

Page 159: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

158

bantuan subsidi upah (BSU) dari pemerintah untuk 15,7 juta pekerja yang dijadwalkan pada 25 Agustus besok tertunda penyalurannya.

Dengan alasan, data yang diserahkan oleh BPJamsostek kepada pemerintah sebanyak 2,5 juta nomor rekening pekerja yang tervalidasi harus dilakukan kembali pengecekan.

"Kalau di juknisnya (petunjuk teknis) waktu paling lambat empat hari untuk melakukan check list . Jadi 2,5 juta (pekerja batch pertama) kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada," katanya di Jakarta, Senin (24/8/2020).

Kendati tertunda, Ida tetap memastikan penyaluran subsidi gaji untuk tahap pertama sebanyak 2,5 juta pekerja bakal disalurkan akhir Agustus ini.

"Kami butuh waktu, 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit. Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini," ucapnya.

Untuk total nomor rekening pekerja yang telah melaporkan kepada BPJamsostek hingga hari ini tercatat sebanyak 13,7 juta.

Masih tersisa 2 juta rekening lagi yang masih dalam proses.

"Calon penerima subsidi gaji atau upah dari BPJS Ketenagakerjaan tadi Pak Dirut (BPJamsostek) menyampaikan rekening yang sudah masuk 13,7 juta. Masih ada dua juta lagi yang masih dalam proses. Karena datanya itu masih membutuhkan validasi data dari BPJS Ketenagakerjaan," ucapnya.

"Maka kami tadi menerima untuk batch pertama 2,5 juta. Nah, dari 2,5 juta ini kami akan melakukan check list untuk mengecek kesesuaian data yang ada," lanjut dia.

Sebagai informasi, pemerintah telah menganggarkan Rp 37,7 triliun untuk program subsidi pekerja terdampak Covid-19. Untuk nominal yang akan diterima nantinya ditentukan sejumlah Rp 600 ribu per bulan untuk satu orang pekerja selama empat bulan.

Tiap pekerja bisa mendapatkan total Rp 2,4 juta.

Adapun skema pencairan atau transfer dana dilakukan dua bulan sekaligus sebanyak dua kali.

Page 160: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

159

Judul Mengucur ke 2,5 Juta Pekerja, Bantuan Rp 600 Ribu Cair Pekan Ini

Nama Media detik.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/5144956/mengucur-ke-25-juta-pekerja-bantuan-rp-600-ribu-cair-pekan-ini

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-24 19:35:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Kami merencanakan batch pertama 2,5 juta (pekerja), mudah-mudahan, 2,5 juta itu minimal per Minggu bisa kami lakukan sehingga dari 15,7 juta itu bisa masuk datanya pada akhir September 2020 ini untuk pembayaran tahap pertama. Kami butuh waktu 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit. Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Nah dari 2,5 juta ini kami akan melakukan check list untuk mengecek kesesuaian data yang ada

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Nanti akan disalurkan ke bank penyalur dalam hal ini adalah bank-bank pemerintah, dari bank pemerintah, dari bank penyalur tersebut nanti akan ditransfer dipindah bukukan ke penerima program subsidi upah atau gaji

Ringkasan

Pencairan bantuan Rp 600 ribu berupa subsidi upah/gaji untuk pekerja bergaji di bawah Rp 5 juta akan dilakukan secara bertahap. Tiap minggunya, minimal bantuan tersebut akan disalurkan kepada 2,5 juta calon penerima dari total 15,7 juta orang.

Penyaluran yang dilakukan bertahap ke rekening pekerja akan diselesaikan hingga akhir September untuk bantuan tahap pertama sebesar Rp 1,2 juta. Proses transfer dilakukan mulai akhir Agustus ini.

MENGUCUR KE 2,5 JUTA PEKERJA, BANTUAN RP 600 RIBU CAIR PEKAN INI

Pencairan bantuan Rp 600 ribu berupa subsidi upah/gaji untuk pekerja bergaji di bawah Rp 5 juta akan dilakukan secara bertahap. Tiap minggunya, minimal bantuan tersebut akan disalurkan kepada 2,5 juta calon penerima dari total 15,7 juta orang.

Penyaluran yang dilakukan bertahap ke rekening pekerja akan diselesaikan hingga akhir September untuk bantuan tahap pertama sebesar Rp 1,2 juta. Proses transfer dilakukan mulai akhir Agustus ini.

Page 161: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

160

"Kami merencanakan batch pertama 2,5 juta (pekerja), mudah-mudahan, 2,5 juta itu minimal per Minggu bisa kami lakukan sehingga dari 15,7 juta itu bisa masuk datanya pada akhir September 2020 ini untuk pembayaran tahap pertama. Kami butuh waktu 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit. Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini," kata Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah di kantornya, Senin (24/8/2020).

Bantuan ini direncanakan akan disalurkan sebanyak 2 tahap dengan total bantuan per pekerja Rp 2,4 juta. Ida menjelaskan data yang sudah diserahkan oleh BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) ke pihaknya ada 2,5 juta pekerja. Itu masuk ke batch pertama. Data tersebut masih perlu divalidasi kembali sehingga tidak bisa langsung dilakukan proses transfer.

"Nah dari 2,5 juta ini kami akan melakukan check list untuk mengecek kesesuaian data yang ada," sebutnya.

Setelah data divalidasi oleh pihaknya masih ada proses selanjutnya, yakni diserahkan ke KPPN untuk kemudian dicairkan ke bank penyalur. Lalu bank penyalur akan mentransfer bantuan Rp 600 ribu ke rekening pekerja.

"Nanti akan disalurkan ke bank penyalur dalam hal ini adalah bank-bank pemerintah, dari bank pemerintah, dari bank penyalur tersebut nanti akan ditransfer dipindah bukukan ke penerima program subsidi upah atau gaji," tambahnya.

Page 162: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

161

Judul Penyaluran Subsidi Gaji Karyawan Ditunda

Nama Media kompas.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://money.kompas.com/read/2020/08/24/193239826/penyaluran-subsidi-gaji-karyawan-ditunda

Jurnalis Ade Miranti Karunia

Tanggal 2020-08-24 19:32:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziyah (Menaker) Kalau dijuknisnya (petunjuk teknis) waktu paling lambat 4 hari untuk melakukan check list. Jadi 2,5 juta (pekerja batch pertama) kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Kami butuh waktu 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit. Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Calom penerima subsidi gaji atau upah dari BPJS Ketenagakerjaan tadi Pak Dirut (BPJamsostek) menyampaikan rekening yang sudah masuk 13,7 juta. Masih ada dua juta lagi yang masih dalam proses. Karena datanya itu masih membutuhkan validasi data dari BPJS Ketenagakerjaan

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Maka kami tadi menerima untuk batch pertama 2,5 juta. Nah, dari 2,5 juta ini kami akan melakukan check list untuk mengecek kesesuaian data yang ada

Ringkasan

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengatakan, bantuan subsidi upah (BSU) dari pemerintah untuk 15,7 juta pekerja yang dijadwalkan pada 25 Agustus besok tertunda penyalurannya.

Dengan alasan, data yang diserahkan oleh BPJamsostek kepada pemerintah sebanyak 2,5 juta nomor rekening pekerja yang tervalidasi harus dilakukan kembali pengecekan.

PENYALURAN SUBSIDI GAJI KARYAWAN DITUNDA

JAKARTA, - Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengatakan, bantuan subsidi upah (BSU) dari pemerintah untuk 15,7 juta pekerja yang dijadwalkan pada 25 Agustus besok tertunda penyalurannya.

Page 163: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

162

Dengan alasan, data yang diserahkan oleh BPJamsostek kepada pemerintah sebanyak 2,5 juta nomor rekening pekerja yang tervalidasi harus dilakukan kembali pengecekan.

"Kalau dijuknisnya (petunjuk teknis) waktu paling lambat 4 hari untuk melakukan check list. Jadi 2,5 juta (pekerja batch pertama) kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada," katanya di Jakarta, Senin (24/8/2020).

Kendati tertunda, Ida tetap memastikan penyaluran subsidi gaji untuk tahap pertama sebanyak 2,5 juta pekerja bakal disalurkan akhir Agustus ini.

"Kami butuh waktu 2,5 juta itu bukan angka yang sedikit. Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini," ucapnya.

Untuk total nomor rekening pekerja yang telah melaporkan kepada BPJamsostek hingga hari ini tercatat sebanyak 13,7 juta. Masih tersisa 2 juta rekening lagi yang masih dalam proses.

"Calom penerima subsidi gaji atau upah dari BPJS Ketenagakerjaan tadi Pak Dirut (BPJamsostek) menyampaikan rekening yang sudah masuk 13,7 juta. Masih ada dua juta lagi yang masih dalam proses. Karena datanya itu masih membutuhkan validasi data dari BPJS Ketenagakerjaan," jelasnya.

"Maka kami tadi menerima untuk batch pertama 2,5 juta. Nah, dari 2,5 juta ini kami akan melakukan check list untuk mengecek kesesuaian data yang ada," lanjut dia.

Sebagai informasi, pemerintah telah menganggarkan Rp 37,7 triliun untuk program subsidi pekerja terdampak Covid-19.

Untuk nominal yang akan diterima nantinya ditentukan sejumlah Rp 600.000 per bulan untuk 1 orang pekerja selama 4 bulan. Tiap pekerja bisa mendapatkan total Rp 2,4 juta.

Adapun skema pencairan atau transfer dana dilakukan 2 bulan sekaligus sebanyak 2 kali.

Page 164: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

163

Judul Mohon Maaf, Bantuan Rp 600 Ribu Batal Cair Besok

Nama Media detik.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/5144922/mohon-maaf-bantuan-rp-600-ribu-batal-cair-besok

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-24 19:17:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziyah (Menaker) Kalau di juknis-nya (petunjuk teknis) itu waktu paling lambat itu 4 hari untuk melakukan ceklis itu, jadi 2,5 juta, kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Diupayakan (mulai dikucurkan 25 Agustus), yang penting kami mempersiapkan semuanya

Ringkasan

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah memohon maaf kepada calon penerima bantuan Rp 600 ribu berupa subsidi gaji/upah karena yang semula akan mulai menerima transferan pada 25 Agustus 2020 menjadi mundur. Sebab ada proses yang masih harus dilakukan oleh pemerintah.

Paling tidak setelah menerima data yang sudah divalidasi oleh BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK), pihaknya masih harus memastikan kesesuaian data tersebut yang memakan waktu paling lama 4 hari. Hari ini sudah diserahkan 2,5 juta data pekerja ke Kemnaker.

MOHON MAAF, BANTUAN RP 600 RIBU BATAL CAIR BESOK

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah memohon maaf kepada calon penerima bantuan Rp 600 ribu berupa subsidi gaji/upah karena yang semula akan mulai menerima transferan pada 25 Agustus 2020 menjadi mundur. Sebab ada proses yang masih harus dilakukan oleh pemerintah.

Page 165: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

164

Paling tidak setelah menerima data yang sudah divalidasi oleh BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK), pihaknya masih harus memastikan kesesuaian data tersebut yang memakan waktu paling lama 4 hari. Hari ini sudah diserahkan 2,5 juta data pekerja ke Kemnaker.

"Kalau di juknis-nya (petunjuk teknis) itu waktu paling lambat itu 4 hari untuk melakukan ceklis itu, jadi 2,5 juta, kami mohon maaf butuh kehati-hatian untuk menyesuaikan data yang ada," kata dia dalam konferensi pers di kantornya, Jakarta Selatan, Senin (24/8/2020).

Tapi pihaknya tetap mengupayakan agar para pekerja dengan gaji di bawah Rp 5 juta bisa menerima transferan pada akhir Agustus ini.

"Kami memang menargetkan bisa dilakukan transfer itu dimulai dari akhir bulan Agustus ini," tambahnya.

Ida, pada kesempatan sebelumnya mengatakan pemerintah mengupayakan agar besok bantuan Rp 600 ribu mulai mengucur ke rekening pekerja non PNS dan BUMN yang jadi anggota BPJS Ketenagakerjaan.

"Diupayakan (mulai dikucurkan 25 Agustus), yang penting kami mempersiapkan semuanya," kata Ida melalui pesan singkatnya kepada detikcom terkait pencairan bantuan Rp 600 ribu yang dimulai 25 Agustus.

Page 166: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

165

Judul Insentif Pekerja Gaji di Bawah Rp 5 Juta Cair Mulai Hari Ini

Nama Media analisadaily.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://analisadaily.com/berita/baca/2020/08/24/1008716/insentif-pekerja-gaji-di-bawah-rp-5-juta-cair-mulai-hari-ini/

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-24 18:47:09

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 7.500.000

News Value Rp 22.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Ringkasan

Menteri Keuangan Sri Mulyani berjalan memasuki ruangan untuk mengikuti rapat kerja tertutup dengan Komisi XI DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (6/7/2020). (ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay) Jakarta - Tahap pertama penyaluran insentif bagi pekerja dengan upah di bawah Rp 5 juta per bulan akan mulai dilakukan pada hari ini, Senin (24/8).

INSENTIF PEKERJA GAJI DI BAWAH RP 5 JUTA CAIR MULAI HARI INI

Menteri Keuangan Sri Mulyani berjalan memasuki ruangan untuk mengikuti rapat kerja tertutup dengan Komisi XI DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (6/7/2020). (ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay) Jakarta - Tahap pertama penyaluran insentif bagi pekerja dengan upah di bawah Rp 5 juta per bulan akan mulai dilakukan pada hari ini, Senin (24/8).

Menteri Keuangan (Menkeu) Republik Indonesia, Sri Mulyani Indrawati mengatakan, Kementerian Tenaga Kerja sudah mengeluarkan Permenaker-nya, dan DIPA sudah diterbitkan.

"Sehingga mulai 24 Agustus ini sudah mulai bisa disalurkan tahap pertamanya," kata Menkeu dalam Raker bersama Komisi XI DPR RI di Jakarta, dilansir dari Antara .

Disebutkannya, seluruh persiapan insentif ini telah dilaksanakan mulai dari Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) hingga penerbitan Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker).

Insentif akan diberikan kepada 15,7 juta pekerja yang merupakan anggota BPJS Ketenagakerjaan dengan gaji di bawah Rp 5 juta per bulan.

"Terdaftar dalam BPJS Ketenagakerjaan (sampai dengan) Juni 2020, serta telah memiliki nama dan nomor rekening," sebutny.

Menkeu juga menyatakan, guru honorer juga masuk ke dalam 15,7 juta penerima manfaat senilai total Rp 2,4 juta per orang itu. Guru honorer penerima manfaat insentif adalah mereka yang terdata dalam BP Jamsostek maupun yang sedang dalam tahap penyempurnaan data di Kemendikbud dan Kementerian PAN RB.

Page 167: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

166

"Sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan maupun yang dalam proses penyempurnaan database di Kemendikbud maupun Kemenpan-RB," terangnya.

Insentif total senilai Rp 2,4 juta diberikan sebanyak Rp 600.000 per bulan untuk empat bulan dan akan dibayarkan dalam dua kali penyaluran. Anggaran yang disiapkan adalah Rp 37,87 triliun.

(RZD).

Page 168: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

167

Judul BLT Rp 600 Ribu Cair Besok, Berikut Cara Cek Nama yang Terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan

Nama Media tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.tribunnews.com/nasional/2020/08/24/blt-rp-600-ribu-cair-besok-berikut-cara-cek-nama-yang-terdaftar-di-bpjs-ketenagakerjaan

Jurnalis Widyadewi Metta Adya Irani

Tanggal 2020-08-24 18:46:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Joko Widodo (Presiden) Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insya Allah tanggal 25 Agustus ini

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Sekarang alhamdulillah, teman-teman pekerja kita yang menjadi peserta BPJS (Ketenagakerjaan) datanya sudah 12 juta nomor rekening sudah masuk

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Kita minta teman-teman BPJS untuk memvalidasi datanya dan kami di Kementerian Ketenagakerjaan menerima datanya dari BPJS Ketenagakerjaan. Jadi yang melakukan validasi adalah teman-teman dari BPJS Ketenagakerjaan

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Jadi untuk subsidi bulan September-Oktober akan kita berikan pada akhir Agustus ini. Dan 2 bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp 1.200.000

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Dan sebagaimana arahan Presiden dan pak Menko (Bidang Perekonomian), temen-temen yang di-PHK, dirumahkan, mendapatkan prioritas untuk batch berikutnya

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Dan alhamdulillah batch 4 sudah memenuhi untuk 800.000 peserta.

Ringkasan

Berikut cara cek nama yang terdaftar di Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan terkait bantuan Rp 600 ribu per bulan untuk karyawan.

Bantuan sebesar Rp 600 ribu perbulan untuk karyawan swasta dan pegawai pemerintah non Pegawai Negeri Sipil (PNS) bergaji di bawah Rp 5 juta dipastikan akan cair besok, Selasa (25/8/2020).

Page 169: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

168

BLT RP 600 RIBU CAIR BESOK, BERIKUT CARA CEK NAMA YANG TERDAFTAR DI BPJS KETENAGAKERJAAN

Berikut cara cek nama yang terdaftar di Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan terkait bantuan Rp 600 ribu per bulan untuk karyawan.

Bantuan sebesar Rp 600 ribu perbulan untuk karyawan swasta dan pegawai pemerintah non Pegawai Negeri Sipil (PNS) bergaji di bawah Rp 5 juta dipastikan akan cair besok, Selasa (25/8/2020).

Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah, menyampaikan penyaluran subsidi upah senilai Rp 600 ribu akan dilakukan secara simbolik oleh Presiden Joko Widodo.

"Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insya Allah tanggal 25 Agustus ini," ujarnya, seperti yang diberitakan Kompas.com , Senin (17/8/2020).

BLT sebesar Rp 600 ribu per bulan dari pemerintah ini akan diberikan selama 4 bulan atau total senilai Rp 2,4 juta.

Subsidi ini diberikan setiap 2 bulan, dengan demikian penerima bantuan akan mendapatkan Rp 1,2 juta setiap pembayaran.

Selain memiliki gaji di bawah Rp 5 juta, Ida menambah, karyawan dan pegawai yang berhak menerima bantuan ini harus tercatat sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

Lantas bagaimaina cara mengecek nama yang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan? Cara Cek Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan Dikutip dari laman resmi BPJS Ketenagakerjaan melalui Kontan.id , cara cek status kepesertaan bisa melalui beberapa metode berikut ini: - Via website Untuk mengecek status kepesertaan dan saldo, bisa dilakukan melalui laman sso.bpjsketenagakerjaan.go.id .

Apabila belum terdaftar di laman tersebut, bisa melakukan registrasi dengan cara:

1. Masuk ke https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/.

2. Pilih menu registrasi.

3. Isi formulir sesuai dengan data, yang terdiri dari: Nomor KPJ Aktif Nama Tanggal lahir Nomor e-KTP Nama ibu kandung Nomor ponsel dan email.

Apabila berhasil, kamu akan mendapatkan PIN.

PIN dikirim melalui email dan SMS dari nomor ponsel yang didaftarkan.

Sementara, berikut cara cek kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan via website:

1. Masuk ke https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/

2. Masukkan alamat email di kolom user.

3. Masukkan kata sandi.

4. Setelah masuk, pilih menu layanan.

- Via aplikasi BPJSTK Mobile

1. Unduh aplikasi BPJSTK Mobile di Android, iOS, dan BlackBerry.

2. Lakukan registrasi terlebih dahulu untuk mendapatkan PIN.

Page 170: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

169

Syarat registrasi di aplikasi BPJSTK Mobile antara lain Nomor KPJ (ada di kartu BPJS Ketenagakerjaan), NIK e-KTP, dan tanggal lahir, dan nama.

3. Setelah terdaftar dan login, peserta dapat mengetahui status kepesertaan BPJAMSOSTEK.

4. Kemudian pilih di "Kartu Digital".

5. Setelah muncul tampilan kartu digital BPJS Ketenagakerjaan, klik di tampilan tersebut.

Bagian bawah akan terlihat status kepesertaan BPJS TK (aktif/tidak aktif).

- Via kantor BPJS Ketenagakerjaan Cara cek status kepesertaan yang paling tradisional adalah datang langsung ke kantor BPJS Ketenagakerjaan.

Peserta BPJS Ketenagakerjaan juga harus membawa persyaratan untuk mengecek kepesertaan.

Pemerintah Kantongi 12 Juta Rekening Calon Penerima BLT Rp 600 Ribu Dikutip dari Kompas.co m , sampai saat ini, pemerintah telah mengantongi sekitar 12 juta rekening calon penerima bantuan subsidi gaji atau upah dari BPJS Ketenagakerjaan.

"Sekarang alhamdulillah, teman-teman pekerja kita yang menjadi peserta BPJS (Ketenagakerjaan) datanya sudah 12 juta nomor rekening sudah masuk," kata Ida.

"Kita minta teman-teman BPJS untuk memvalidasi datanya dan kami di Kementerian Ketenagakerjaan menerima datanya dari BPJS Ketenagakerjaan. Jadi yang melakukan validasi adalah teman-teman dari BPJS Ketenagakerjaan," tambah Ida.

Nantinya, bantuan senilai Rp600.000 akan diberikan selama 4 bulan.

Sehingga, total subsidi upad ini adalah sebesar Rp2,4 juta.

Subsidi ini akan diberikan setiap 2 bulan sekali.

Dengan demikian, penerima bantuan akan mendapatkan Rp 1,2 juta setiap pembayaran.

"Jadi untuk subsidi bulan September-Oktober akan kita berikan pada akhir Agustus ini. Dan 2 bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp 1.200.000," tutur Ida.

Lebih lanjut, Ida menyebutkan, bantuan subsidi upah ini diberikan sebagai bentuk penghargaan kepada pekerja dan pemberi kerja (perusahaan) yang selama ini menjadi peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

Sementara itu, bagi pekerja yang tidak terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan dan pekerja yang terkena pemutusan hubungan kerja (PHK) karena pandemi Covid-19, Ida memastikan, mereka masih bisa mendapatkan bantuan sosial atau bantuan pemerintah lainnya.

Contohnya, pekerja yang ter-PHK atau dirumahkan diprioritaskan untuk masuk dalam program padat karya dan program Kartu Prakerja.

Sebagai informasi, program Kartu Prakerja saat ini telah masuk gelombang V.

"Dan alhamdulillah batch 4 sudah memenuhi untuk 800.000 peserta." "Dan sebagaimana arahan Presiden dan pak Menko (Bidang Perekonomian), temen-temen yang di-PHK, dirumahkan, mendapatkan prioritas untuk batch berikutnya," ucap Ida.

(Tribunnews.com/Widyadewi Metta, Kompas.com/Rully R. Ramli, Kontan.co.id/Virdita Rizki Ratriani).

Page 171: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

170

Judul BLT Rp 600 Ribu Akan Cair Besok, Syarat Dapat Terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan, Cek di Sini!

Nama Media tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.tribunnews.com/nasional/2020/08/24/blt-rp-600-ribu-akan-cair-besok-syarat-dapat-terdaftar-di-bpjs-ketenagakerjaan-cek-di-sini

Jurnalis Whiesa Daniswara

Tanggal 2020-08-24 18:15:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insya Allah tanggal 25 Agustus ini

Ringkasan

Pemerintah dikabarkan akan mencairkan bantuan sebesar Rp 600 ribu bagi karyawan swasta dengan gaji di bawah Rp 5 juta.

Pencairan bantuan Rp 600 ribu bagi karyawan ini dikabarkan pada Selasa (25/8/2020) besok.

BLT RP 600 RIBU AKAN CAIR BESOK, SYARAT DAPAT TERDAFTAR DI BPJS KETENAGAKERJAAN, CEK DI SINI!

Pemerintah dikabarkan akan mencairkan bantuan sebesar Rp 600 ribu bagi karyawan swasta dengan gaji di bawah Rp 5 juta.

Pencairan bantuan Rp 600 ribu bagi karyawan ini dikabarkan pada Selasa (25/8/2020) besok.

Kabar pencairan bantuan Rp 600 ribu untuk karyawan dengan gaji di bawah Rp 5 juta ini, diungkapkan oleh Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziya.

"Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insya Allah tanggal 25 Agustus ini," kata Ida Fauziya, seperti yang dikutip dari Kompas.com .

Lantas, bagaimana caranya kita mengetahui apakah mendapatkan bantuan pemerintah sebesar Rp 600 ribu atau tidak? Caranya adalah kita mengecek melalui laman BPJS Ketenagakerjaan, sso.bpjsketenagakerjaan.go.id.

Page 172: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

171

Sebab, salah satu syarat karyawan dengan gaji di bawah Rp 5 juta mendapatkan BLT Rp 600 ribu adalah terdaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan.

Bagi masyarakat yang ingin mengecek apakah nama mereka terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan atau tidak, ada beberapa cara untuk mengeceknya.

Dilansir Kontan.co.id melalui laman resmi BPJS Ketenagakerjaan, terdapat beberapa metode untuk mengetahui status kepesertaan, antara lain:

1. Via aplikasi BPJSTK Mobile - Peserta harus mengunduh aplikasi BPJSTK Mobile di Android, iOS, dan BlackBerry.

- Setelah mengunduh, peserta harus melakukan registrasi terlebih dahulu untuk mendapatkan PIN.

- Syarat registrasi di aplikasi BPJSTK Mobile antara lain Nomor KPJ (ada di kartu BPJS Ketenagakerjaan), NIK e-KTP, dan tanggal lahir, dan nama.

- Setelah terdaftar dan login, peserta dapat mengetahui status kepesertaan BPJAMSOSTEK.

- Kemudian pilih di "Kartu Digital".

- Setelah muncul tampilan kartu digital BPJS Ketenagakerjaan, klik di tampilan tersebut, bagian bawah akan terlihat status kepesertaan BPJS TK (aktif/tidak aktif).

2. Via website Cara cek status kepesertaan dan saldo bisa dilakukan melalui laman https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/.

Apabila belum terdaftar di laman tersebut, bisa melakukan registrasi dengan cara: a. Masuk ke https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/.

b. Pilih menu registrasi.

c. Isi formulir sesuai dengan data: - Nomor KPJ Aktif - Nama - Tanggal lahir - Nomor e-KTP - Nama ibu kandung - Nomor ponsel dan email.

- Apabila berhasil, kamu akan mendapatkan PIN.

- PIN dikirim melalui email dan SMS dari nomor ponsel yang didaftarkan.

Sementara itu, berikut cara cek kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan via website : - Masuk ke https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/.

- Masukkan alamat email di kolom user.

- Masukkan kata sandi.

- Setelah masuk, pilih menu layanan.

3. Via kantor BPJS Ketenagakerjaan Cara cek status kepesertaan yang paling tradisional adalah datang langsung ke kantor BPJS Ketenagakerjaan.

Peserta BPJS Ketenagakerjaan juga harus membawa persyaratan untuk mengecek kepesertaan.

(Tribunnews.com/Whiesa, Kompas.com/Muhammad Idris, Kontan.co.id/Virdita Rizki Ratriani).

Page 173: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

172

Judul Buka penempatan pekerja migran, RI bidik devisa Rp3,8 triliun

Nama Media kabarbisnis.com

Newstrend Penempatan PMI

Halaman/URL https://kabarbisnis.com/read/28101648/buka-penempatan-pekerja-migran-ri-bidik-devisa-rp3-8-triliun

Jurnalis kbc

Tanggal 2020-08-24 18:12:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 7.500.000

News Value Rp 22.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Ringkasan

JAKARTA, : Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan, Indonesia berpotensi mendapatkan devisa Rp3,8 triliun dengan pembukaan kembali penempatan pekerja migran Indonesia (PMI) ke-14 negara.

BUKA PENEMPATAN PEKERJA MIGRAN, RI BIDIK DEVISA RP3,8 TRILIUN

JAKARTA, : Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan, Indonesia berpotensi mendapatkan devisa Rp3,8 triliun dengan pembukaan kembali penempatan pekerja migran Indonesia (PMI) ke-14 negara.

Berdasarkan data dari Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI), jumlah remitansi pada 2019 mencapai Rp160 triliun dari 3.742.440 pekerja migran Indonesia.

"Merujuk data tersebut, maka calon PMI yang akan berangkat itu 88.973 (orang), maka akan berpotensi meng hasilkan devisa sekitar Rp3,8 triliun," katanya di Jakarta belum lama ini.

Sebanyak 88.973 calon PMI ini, menurut Ida, siap diberangkatkan dan telah terdaftar di Sistem Komputerisasi Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (Sisko P2MI). "Siap berangkat itu artinya sudah melalui tahapan-tahapan sebagai syarat untuk bekerja ke luar negeri, mulai registrasi, pelatihan, uji kompetensi, pemeriksaan kesehatan, hingga mempunyai visa dan lain-lain," katanya.

Ida mengatakan, dikaitkan dengan perhitungan ekonomi dari jumlah calon PMI itu, potensi remitansi yang dihasilkan cukup besar. Dan diharapkan dapat menjadi pengungkit percepatan pemulihan ekonomi, khususnya di tingkat desa atau daerah asal PMI tersebut.

Sementara hasil survei Bank Dunia bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Bank Dunia diperkirakan ada sekitar 9 juta PMI bekerja di luar negeri. Adapun 14 negara siap menerima PMI bekerja tersebut, yakni Aljazair, Australia, Hong Kong, Korea Selatan, Kuwait, Maladewa, Nigeria, Uni Emirat Arab, Polandia, Qatar, Taiwan, Turki, Zambia, dan Zimbabwe.

Page 174: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

173

Diketahui, Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) membuka kembali penempatan PMI sejak diterbitkannya Keputusan Menteri Ketenagakerjaan Nomor 294/2020 yang telah ditandatangani pada 29 Juli 2020. Hal ini dilakukan dalam rangka pemulihan ekonomi nasional (PEN).

Ida mengatakan, pembukaan penempatan PMI ini harus mengutamakan protokol kesehatan pencegahan virus corona (Covid-19). "Guna mendukung percepatan pemulihan ekonomi nasional serta memperhatikan kebijakan beberapa negara penempatan yang sudah membuka tenaga kerja asing masuk, maka dipandang perlu untuk membuka kembali kesempatan bagi calon pekerja migran Indonesia untuk dapat bekerja di negara tujuan penempatan dengan tetap mengedepankan prinsip pelindungan hak-hak pekerja migran serta protokol kesehatan," ujarnya.

Selanjutnya, diprioritaskan bagi calon PMI yang telah terdaftar di Sisko P2MI, serta calon PMI oleh Perusahaan Penempatan Pekerja Migran Indonesia (P3MI) yang telah memiliki Surat Izin Perekrutan Pekerja Migran Indonesia(SIP2MI).

Menaker menegaskan, pembukaan penempatan pada masa adaptasi kebiasaan baru ini, calon PMI tidak boleh dibebankan biaya karena adanya penerapan protokol kesehatan.

Begitu pula, saat penerapan kebijakan protokol kesehatan ketika PMI tiba dan berada di negara tujuan penempatan. Maka dari itu, PT Bank Negara Indonesia (BNI) Persero disebutkan akan menanggung biaya tes Covid-19. "BNI yang siap menanggung biaya protokol kesehatan berupa tes PCR di Tanah Air," katanya.

Ida juga mengusulkan kepada Menteri Koordinator Bi dang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) dan Menteri Kesehatan untuk menganggarkan biaya tes covid bagi PMI di Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19.

"Saya juga sudah bertemu dengan Pak Menko PMK dan Pak Menkes, kiranya bisa dialokasikan anggaran yang ada di Gugus Tugas. Prinsipnya adalah tidak dibebankan kepada PMI, kita memenuhi protokol kesehatan," ujarnya.

Sementara itu, BP2MI telah mengeluarkan Surat Edaran (SE) Nomor 14/2020 tentang Petunjuk Pelaksanaan Pelayanan Penempatan Pekerja Migran Indonesia (PMI) pada Masa Adaptasi Kebiasaan Baru. "SE ini menindaklanjuti terbitnya Keputusan Menteri Ketenagakerjaan (Kepmenaker) Nomor 294/ 2020 tentang Pelaksanaan Penempatan Pekerja Migran Indonesia pada Masa Adaptasi Kebiasaan Baru," ujar Kepala BP2MI Benny Rhamdani dalam keterangan tertulis, Selasa (4/8/2020).

Adapun, menurut Benny, SE tersebut disusun sebagai upaya pelindungan bagi calon PMI yang akan bekerja di negara tujuan penempatan pada masa adaptasi kebiasaan baru. SE tersebut juga sebagai petunjuk yang mengatur pelaksanaan pelayanan penempatan PMI pada masa adaptasi kebiasaan baru yang wajib dilaksanakan penyelenggara pelayanan PMI.

Benny menuturkan, terdapat beberapa poin penting dalam SE tersebut, antara lain memastikan aspek keselamatan jiwa para PMI di atas segala-galanya sebagai wujud kehadiran negara untuk memberikan perlindungan menyeluruh bagi PMI. Kemudian, memastikan setiap tahapan proses penempatan mematuhi protokol kesehatan secara ketat. "Dan memastikan tidak adanya pembebanan biaya pemeriksaan PCR kepada CPMI/PMI," terang Benny.

kbc 10.

Page 175: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

174

Judul Cek Rekening Besok! BLT Rp 600 Ribu Cair, Untuk Tahu Dapat atau Tidak, Lihat di BPJS Ketenagakerjaan

Nama Media jabar.tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://jabar.tribunnews.com/2020/08/24/cek-rekening-besok-blt-rp-600-ribu-cair-untuk-tahu-dapat-atau-tidak-lihat-di-bpjs-ketenagakerjaan

Jurnalis Dedy Herdiana

Tanggal 2020-08-24 18:01:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insya Allah tanggal 25 Agustus ini

positive - Ida Fauziyah (Menteri Tenaga Kerja) Dua bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp 1.200.000

positive - Ida Fauziyah (Menteri Tenaga Kerja) Sekarang Alhamdulillah, teman-teman pekerja kita yang menjadi peserta BPJS (Ketenagakerjaan) datanya sudah 12 juta nomor rekening sudah masuk

positive - Ida Fauziyah (Menteri Tenaga Kerja) Jadi yang melakukan validasi adalah teman-teman dari BPJS Ketenagakerjaan

positive - Ida Fauziyah (Menteri Tenaga Kerja) Kita minta teman-teman BPJS untuk memvalidasi datanya dan kami di Kementerian Ketenagakerjaan menerima datanya dari BPJS Ketenagakerjaan.

Ringkasan

Jangan lupa! Besok, Selasa 25 Agustus 2020 untuk cek rekening ! Khususnya bagi Anda yang pekerja swasta dengan gaji di bawah Rp 5 juta.

Karena pemerintah akan mencairkan dana bantuan langsung tunai / BLT Rp 600 ribu langsung melalui nomor rekening Anda.

CEK REKENING BESOK! BLT RP 600 RIBU CAIR, UNTUK TAHU DAPAT ATAU TIDAK, LIHAT DI BPJS KETENAGAKERJAAN

TRIBUNJABAR.ID - Jangan lupa! Besok, Selasa 25 Agustus 2020 untuk cek rekening ! Khususnya bagi Anda yang pekerja swasta dengan gaji di bawah Rp 5 juta.

Page 176: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

175

Karena pemerintah akan mencairkan dana bantuan langsung tunai / BLT Rp 600 ribu langsung melalui nomor rekening Anda.

Seperti diberitakan sebelumnya, BLT Rp 600 ribu untuk pekerja swasta ini akan dicairkan mulai Selasa (25/8/2020) besok dan akan langsung masuk ke rekening masing-masing.

Saat ini, dikutip Tribunjabar.id dari Tribunnews.com, pemerintah telah mengantongi sekitar 12 juta rekening calon penerima bantuan Rp 600 ribu dari BPJS Ketenagakerjaan, siapa saja? lihat cara mengetahui mendapat BLT 600 ribu di dalam artikel.

Nah bagi Anda yang belum tahu apakah akan mendapatkan atau tidak, berikut cara untuk mengeceknya.

Untuk mengetahuinya, buruan cek Nama Anda sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan atau tidak.

Sebab, syarat utama penerima bantuan Rp 600 ribu itu harus terdaftar sebagai peserta di BPJS Ketenagakerjaan.

Berikut cara cek nama sekaligus mengecek apakah kepesertaan kita aktif atau tidak di BPJS Ketenagakerjaan , dikutip dari Kontan.co.id: Via aplikasi BPJSTK Mobile - Peserta harus mengunduh aplikasi BPJSTK Mobile di Android dan iOS - Setelah mengunduh, peserta harus melakukan registrasi terlebih dahulu untuk mendapatkan PIN.

- Syarat registrasi di aplikasi BPJSTK Mobile antara lain Nomor KPJ (ada di kartu BPJS Ketenagakerjaan ), NIK e-KTP, dan tanggal lahir, dan nama.

- Setelah terdaftar dan login, peserta dapat mengetahui status kepesertaan BPJAMSOSTEK.

- Kemudian pilih di "Kartu Digital".

- Setelah muncul tampilan kartu digital BPJS Ketenagakerjaan, klik di tampilan tersebut, bagian bawah akan terlihat status kepesertaan BPJS TK (aktif/tidak aktif).

Via website Cara cek status kepesertaan dan saldo bisa dilakukan melalui laman https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/.

Apabila belum terdaftar di laman tersebut, bisa melakukan registrasi dengan cara:

a. Masuk ke https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/.

b. Pilih menu registrasi.

c. Isi formulir sesuai dengan data.

- Nomor KPJ Aktif - Nama - Tanggal lahir - Nomor e-KTP - Nama ibu kandung - Nomor ponsel dan email.

- Apabila berhasil, kamu akan mendapatkan PIN.

- PIN dikirim melalui email dan SMS dari nomor ponsel yang didaftarkan.

Sementara, berikut cara cek kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan via website.

- Masuk ke https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/.

- Masukkan alamat email di kolom user.

- Masukkan kata sandi.

Page 177: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

176

- Setelah masuk, pilih menu layanan.

Via kantor BPJS Ketenagakerjaan Cara cek status kepesertaan yang paling tradisional adalah datang langsung ke kantor BPJS Ketenagakerjaan .

Peserta BPJS Ketenagakerjaan juga harus membawa persyaratan untuk mengecek kepesertaan.

Diketahui, bantuan senilai Rp 600 ribu akan diberikan kepada pekerja swasta dengan gaji di bawah Rp 5 juta.

Bantuan diberikan selama empat bulan, tapi dicairkan per dua bulan sekali dengan total bantuan senilai Rp 2,4 juta.

Artinya dalam sekali cair, para pekerja swasta akan menerima bantuan senilai Rp 1,2 juta.

Berikut update seputar bantuan Rp 600 ribu bagi para pekerja, seperti dirangkum Tribunnews.com dari berbagai sumber: 1. Bantuan Rp 600 ribu Mulai dicairkan pada 25 Agustus 2020 Menteri Tenaga Kerja, Ida Fauziyah mengatakan, pemberian bantuan tersebut akan mulai dilakukan pada 25 Agustus mendatang.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan menyerahkan bantuan itu secara simbolik.

"Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insya Allah tanggal 25 Agustus ini," ujarnya, dalam keterangan tertulis, dikutip Senin (17/8/2020).

Bantuan yang cair 25 Agustus 2020 adalah subsidi untuk bulan September-Oktober.

"Dua bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp 1.200.000," tutur Ida.

2. BPJS Ketenagakerjaan kantongi 12 juta nomor rekening Adapun skema pencairan bantuan Rp 600 ribu akan langsung masuk ke rekening masing-masing pekerja.

Hingga saat ini, pemerintah telah mengantongi sekitar 12 juta rekening calon penerima bantuan subsidi gaji atau upah dari BPJS Ketenagakerjaan.

"Sekarang Alhamdulillah, teman-teman pekerja kita yang menjadi peserta BPJS (Ketenagakerjaan) datanya sudah 12 juta nomor rekening sudah masuk," kata Ida.

"Kita minta teman-teman BPJS untuk memvalidasi datanya dan kami di Kementerian Ketenagakerjaan menerima datanya dari BPJS Ketenagakerjaan." "Jadi yang melakukan validasi adalah teman-teman dari BPJS Ketenagakerjaan," tambah Ida.

Secara keseluruhan jumlah penerima bantuan pemerintah sebanyak 15,7 pekerja dengan total anggaran sebesar Rp 37,7 triliun.

Jumlah itu meningkat dari rencana awal yang sebanyak 13,8 pekerja.

3. Syarat penerima bantuan Sementara itu, aturan mengenai subsidi gaji untuk karyawan swasta sebesar Rp 600.000 per bulan telah terbit.

Dalam beleid itu, ada sejumlah syarat mengenai siapa saja yang menerima bantuan.

Dikutip dari Kompas.com, pertama, pekerja atau buruh adalah warga negara Indonesia yang dibuktikan dengan nomor induk kependudukan (NIK).

Kedua, terdaftar sebagai peserta aktif program jaminan sosial ketenagakerjaan BPJS Ketenagakerjaan.

Page 178: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

177

Hal tersebut dibuktikan dengan nomor kartu kepesertaan.

Selanjutnya, pekerja yang bersangkutan harus berstatus sebagai peserta dengan status kepesertaan hingga bulan Juni 2020.

Selain itu, pekerja merupakan peserta aktif program jaminan sosial ketenagakerjaan yang membayar iuran dengan besaran iuran dihitung berdasarkan gaji atau upah di bawah Rp 5 juta.

Jumlah tersebut sesuai dengan gaji atau upah terakhir yang dilaporkan pemberi kerja dan tercatat di BPJS Ketenagakerjaan.

Yang terakhir, pekerja yang bersangkutan harus memiliki rekening aktif.

(Tribunnews.com/Sri Juliati, Kompas.com.com/Mutia Fauzia, Kontan.co.id/Virdita Rizki Ratriani) Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul BLT Rp 600 Ribu Cair Mulai Besok, Segera Cek Namamu Terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan atau Tidak.

Page 179: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

178

Judul Fakta Lengkap Seputar Subsidi Gaji Rp 600.000 untuk Karyawan Swasta

Nama Media kompas.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://money.kompas.com/read/2020/08/24/173220726/fakta-lengkap-seputar-subsidi-gaji-rp-600000-untuk-karyawan-swasta

Jurnalis Muhammad Idris

Tanggal 2020-08-24 17:32:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Agus Susanto (Direktur Utama BP Jamsostek) Sesuai arahan Bapak Presiden, BSU (Bantuan Subsidi Upah) ini akan dikirimkan dalam waktu dekat. Untuk pencairan dana sendiri akan dibagi dalam beberapa gelombang agar bisa merata kepada seluruh calon penerima yang mencapai 15,7 juta pekerja, dengan tepat sasaran

Ringkasan

Pemerintah menggulirkan program Bantuan Subsidi Upah (BSU) atau subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan . Rencananya, pemerintah akan mulai mencairkan subsidi gaji Rp 600.000 ini pada Selasa besok, 25 Agustus 2020.

Direktur Utama BP Jamsostek Agus Susanto mengatakan, pihaknya telah mengumpulkan 13,6 juta nomor rekening pekerja dengan gaji bersih di bawah Rp 5 juta per bulan, yang merupakan salah satu syarat penerima BLT BPJS Ketenagakerjaan .

FAKTA LENGKAP SEPUTAR SUBSIDI GAJI RP 600.000 UNTUK KARYAWAN SWASTA

Pemerintah menggulirkan program Bantuan Subsidi Upah (BSU) atau subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan . Rencananya, pemerintah akan mulai mencairkan subsidi gaji Rp 600.000 ini pada Selasa besok, 25 Agustus 2020.

Direktur Utama BP Jamsostek Agus Susanto mengatakan, pihaknya telah mengumpulkan 13,6 juta nomor rekening pekerja dengan gaji bersih di bawah Rp 5 juta per bulan, yang merupakan salah satu syarat penerima BLT BPJS Ketenagakerjaan .

"Sesuai arahan Bapak Presiden, BSU (Bantuan Subsidi Upah) ini akan dikirimkan dalam waktu dekat. Untuk pencairan dana sendiri akan dibagi dalam beberapa gelombang agar bisa merata kepada seluruh calon penerima yang mencapai 15,7 juta pekerja, dengan tepat sasaran," ujar Agus.

Page 180: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

179

Berikut beberapa fakta tentang subsidi gaji Rp 600.000 untuk karyawan swasta: 1. Penerima bantuan didaftarkan HRD Daftar penerima subsidi gaji Rp 600.000 beserta nomor rekeningnya harus didaftarkan oleh perusahaan pemberi kerja.

Karyawan bersangkutan juga bisa meminta perusahaan pemberi kerja, dalam hal ini HRD, untuk meminta informasi tentang status kepesertaannya di BPJS Ketenagakerjaan. Artinya, pekerja tak perlu mendaftar langsung ke kantor cabang BPJS Ketenagakerjaan.

Selama proses pendataan penerima bantuan Rp 600.000 untuk karyawan swasta tersebut, pihak perusahaan harus proaktif menyediakan data peserta BP Jasmsostek yang bisa menerima BLT BPJS Ketenagakerjaan.

2. Bantuan yang diterima totalnya Rp 2,4 juta Penerima subsidi gaji karyawan ini akan menerima bantuan Rp 600.000 per bulan selama 4 bulan. Pembayarannya dilakukan selama 2 tahap atau Rp 1,2 juta setiap penyaluran.

Sehingga total bantuan yang diterima masing-masing pekerja adalah Rp 2,4 juta. Bantuan ini diharapkan bisa jadi stimulus pertumbuhan ekonomi lewat peningkatan konsumsi rumah tangga.

3. Pekerja harus punya nomor rekening Pencairan Bantuan Subsidi Upah dilakukan lewat tranfer ke rekening penerima sehingga karyawan calon penerima harus memiliki nomor rekening bank.

Bagi peserta BP Jamsostek yang tidak menggunakan rekening bank dalam penggajian alias masih menerima gaji bulanan dalam bentuk tunai, perusahaan pemberi kerja diminta melakukan koordinasi dengan bank dan BP Jamsostek Nomor rekening bank yang didaftarkan harus sesuai dengan penerima, status kepesertaan, dan status upah. Artinya, identitas yang ada di rekening bank harus sesuai dengan calon penerima bantuan.

4. Bukan untuk karyawan BUMN dan PNS Bantuan Subsidi Upah tidak berlaku untuk pekerja yang berstatus sebagai karyawan BUMN dan PNS. Selain itu, bantuan pemerintah lewat rekening ini dilarang untuk mereka yang menerima manfaat Kartu Prakerja yang memang fokus untuk membantu korban PHK dan pengangguran.

Syarat penerima bantuan subsidi gaji adalah pekerja dengan kepesertaan aktif di BPJS ketenagakerjaan dengan iuran yang dibayarkan sampai bulan Juni 2020 alias tidak menunggak iuran.

5. Anggarannya Rp 37,7 triliun Pemerintah menyiapkan anggaran Rp 37,7 triliun untuk program bantuan subsidi gaji karyawan. Total ada 15,7 juta peserta aktif BP Jamsostek yang ditargetkan sebagai calon penerima bantuan.

Anggaran subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan berasal dari anggaran negara atau APBN. Bukan dialokasikan dari dana kelolaan BP Jamsostek yang berasal dari iuran pekerja.

BP Jamsostek hanya bertugas melakukan pengumpulan data penerima dari perusahaan pemberi kerja, sebelum kemudian menyalurkan dana dari pemerintah lewat rekening bank.

6. Disaring ketat Peran perusahaan juga dibutuhkan untuk memvalidasi data nomor rekening pekerja serta memastikan kesahihan status upah bersih penerima subsidi gaji Rp 600.000.

Data ini akan dikonfirmasi ulang oleh kantor cabang BP Jamsostek ke tiap perusahaan. Hal ini karena ada beberapa peserta yang akhirnya ditolak karena tak sesuai kriteria, seperti upah tidak di bawah Rp 5 juta.

Proses validasi dilakukan tiga tahap untuk memastikan bantuan pemerintah lewat rekening itu tepat sasaran, bisa membantu pekerja meningkatkan daya beli, serta mendorong pemulihan ekonomi di tengah pandemi.

Page 181: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

180

Tiga tahap itu, pertama, validasi eksternal melalui kerja sama dengan 127 bank untuk mengecek validitas nomor rekening peserta calon penerima subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan (subsidi gaji Rp 600.000).

Kedua, validasi di internal BP Jamsostek dengan mengacu pada kriteria Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker) Nomor 14 Tahun 2020 tentang Pedoman Pemberian Bantuan Pemerintah Berupa Subsidi Gaji bagi Pekerja/Buruh dalam Penanganan Dampak Covid-19.

Ketiga, validasi internal dengan mengecek kesamaan identitas nomor rekening dan kepesertaan pekerja di BP Jamsostek.

Proses validasi dilakukan tiga tahap untuk memastikan bantuan subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan ini tepat sasaran, bisa membantu pekerja meningkatkan daya beli, serta mendorong pemulihan ekonomi di tengah pandemi.

(Sumber: /Rully R Ramly, Mutia Fauzia | Editor: Erlangga Djumena).

Page 182: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

181

Judul Sri Mulyani Kaji Guru Honorer Dapat Bantuan Rp600 Ribu

Nama Media cnnindonesia.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20200824170101-532-538756/sri-mulyani-kaji-guru-honorer-dapat-bantuan-rp600-ribu

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-24 17:12:40

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Ringkasan

Menkeu Sri Mulyani menyebut Kemendikbud dan Kemenpan-RB tengah mendata guru honorer untuk dipertimbangkan masuk ke daftar penerima manfaat bantuan Rp600 ribu.

SRI MULYANI KAJI GURU HONORER DAPAT BANTUAN RP600 RIBU

Jakarta - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengaku mempertimbangkan guru honorer untuk menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) berupa subsidi gaji/upah senilai Rp600 ribu per bulan. Bantuan serupa tengah disalurkan kepada pekerja bergaji di bawah Rp5 juta.

Sri Mulyani menuturkan pendataan para guru honorer tersebut tengah dilakukan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) bersama dengan Kementerian PAN-RB.

"Ada isu seperti guru honorer yang dimasukkan ke dalam mereka yang mendapatkan manfaat (bantuan Rp600 ribu) ini. Baik yang sudah terdaftar dalam BP Jamsostek maupun yang sekarang dalam proses penyempurnaan melalui database yang ada di Kemendikbud maupun Kemenpan-RB," katanya dalam rapat kerja (raker) bersama Komisi XI, Senin (24/8).

Dalam kesempatan itu, ia juga menuturkan bantuan tersebut mulai dicairkan pada hari ini. Pemerintah sendiri telah menyiapkan anggaran sebesar Rp37,8 triliun untuk program baru tersebut. Bantuan tersebut akan disalurkan kepada 15,7 juta pekerja yang memiliki gaji di bawah Rp5 juta serta terdaftar pada BP Jamsostek per Juni 200.

"Kemenaker sudah keluarkan Permenaker dan DIPA sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus sudah mulai bisa disalurkan tahap pertama," ujarnya.

Sebelumnya, Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan subsidi upah tersebut akan diberikan sebesar Rp600 ribu selama 4 bulan atau total senilai Rp2,4 juta. Subsidi ini akan diberikan setiap 2 bulan atau setiap pembayaran sebesar Rp1,2 juta.

Page 183: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

182

"Jadi untuk subsidi bulan September-Oktober akan kami berikan pada akhir Agustus ini. Dan 2 bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp1,2 juta," katanya.

"Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insyaallah tanggal 25 Agustus ini," ujar Ida dalam keterangan resminya.

(ulf/sfr).

Page 184: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

183

Judul Disnakertrans DIY memantau subsidi upah pekerja terdampak pandemi

Nama Media jogja.antaranews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://jogja.antaranews.com/berita/446986/disnakertrans-diy-memantau-subsidi-upah-pekerja-terdampak-pandemi

Jurnalis Luqman Hakim

Tanggal 2020-08-24 17:03:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Ariyanto Wibowo (Kepala Bidang Hubungan Industrial dan Perlindungan Tenaga Kerja Disnakertrans DIY) Kami berharap penyaluran bantuan subsidi itu dapat diberikan berdasarkan data yang akurat dan dapat dimanfaatkan oleh pekerja dengan bijaksana

positive - Ariyanto Wibowo (Kepala Bidang Hubungan Industrial dan Perlindungan Tenaga Kerja Disnakertrans DIY) Basis penerimanya adalah yang sudah terdaftar BPJS Ketenagakerjaan sesuai data per Juni 2020

neutral - Ariyanto Wibowo (Kepala Bidang Hubungan Industrial dan Perlindungan Tenaga Kerja Disnakertrans DIY) Sasaran sosialisasi saat ini sebagian besar untuk pekerja informal dan ada beberapa pekerja formal

positive - Irsyad Ade Irawan (Sekjen Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Daerah Istimewa Yogyakarta) Semua buruh adalah warga negara yang mengharapkan negara hadir di saat pandemi COVID-19 dengan kewajibannya untuk memberantas virus dan memperbaiki perekonomian buruh

negative - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Subsidi upah diberikan selama empat bulan, diberikan per dua bulan sekali sebesar Rp1,2 juta per dua bulan

Ringkasan

Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Daerah Istimewa Yogyakarta memastikan memantau penyaluran bantuan subsidi upah (BSU) pekerja terdampak pandemi COVID-19 sebesar Rp600 ribu per bulan mulai 25 Agustus 2020.

DISNAKERTRANS DIY MEMANTAU SUBSIDI UPAH PEKERJA TERDAMPAK PANDEMI

Yogyakarta - Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Daerah Istimewa Yogyakarta memastikan memantau penyaluran bantuan subsidi upah (BSU) pekerja terdampak pandemi COVID-19 sebesar Rp600 ribu per bulan mulai 25 Agustus 2020.

Page 185: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

184

"Kami berharap penyaluran bantuan subsidi itu dapat diberikan berdasarkan data yang akurat dan dapat dimanfaatkan oleh pekerja dengan bijaksana," kata Kepala Bidang Hubungan Industrial dan Perlindungan Tenaga Kerja Disnakertrans DIY Ariyanto Wibowo di Yogyakarta, Senin.

Menurut dia, subsidi upah itu merupakan salah satu upaya pemerintah memberikan bantuan sosial bagi pekerja berpenghasilan di bawah Rp5 juta per bulan agar mampu bertahan di masa pandemi COVID-19.

Ia mengatakan penyaluran bantuan itu sepenuhnya akan dilakukan oleh Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan karena akan ditujukan bagi pekerja yang sudah terdaftar peserta BPJS Ketenagakerjaan.

"Basis penerimanya adalah yang sudah terdaftar BPJS Ketenagakerjaan sesuai data per Juni 2020," kata dia.

Sebelum memonitor penyalurannya, Bowo mengatakan, saat ini Disnakertrans DIY tengah menggencarkan sosialisasi mengenai BSU yang akan dikucurkan pemerintah selama empat bulan itu.

"Sasaran sosialisasi saat ini sebagian besar untuk pekerja informal dan ada beberapa pekerja formal," kata dia.

Sekjen Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Irsyad Ade Irawan berharap bantuan dari Kementerian Ketenagakerjaan itu mampu menjangkau pekerja terdampak COVID-19 secara menyeluruh baik yang telah terdaftar BPJS Ketenagakerjaan maupun yang belum terdaftar.

Pasalnya, menurut Irsyad, buruh yang telah terdaftar kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan maupun yang belum terdaftar seluruhnya merupakan warga negara Indonesia yang taat membayar pajak serta sama-sama terdampak pandemi COVID-19.

Irsyad menyebutkan, berdasarkan data dari Bappeda DIY hingga 2019 tercatat dari 902.543 pekerja/buruh di DIY, hanya 367.723 buruh/pekerja yang menjadi peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

Dengan demikian, menurut dia, akan ada 534.820 pekerja atau buruh yang seharusnya didaftarkan BPJS oleh perusahannya terancam tidak mendapatkan bantuan itu.

"Semua buruh adalah warga negara yang mengharapkan negara hadir di saat pandemi COVID-19 dengan kewajibannya untuk memberantas virus dan memperbaiki perekonomian buruh," kata dia.

Sebelumnya, Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengatakan pemerintah akan mulai menyalurkan subsidi upah bagi penerima program tersebut pada 25 Agustus 2020.

Ia mengatakan anggaran total yang disiapkan untuk program subsidi upah tersebut sebesar Rp37,7 triliun untuk 15 juta lebih pekerja yang menerima upah di bawah Rp5 juta yang merupakan pekerja formal yang mendaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan.

"Subsidi upah diberikan selama empat bulan, diberikan per dua bulan sekali sebesar Rp1,2 juta per dua bulan," kata Menteri Ida Fauziyah..

Page 186: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

185

Judul KSPSI DIY meminta bantuan subsidi upah jangkau seluruh pekerja

Nama Media jogja.antaranews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://jogja.antaranews.com/berita/446982/kspsi-diy-meminta-bantuan-subsidi-upah-jangkau-seluruh-pekerja

Jurnalis Luqman Hakim

Tanggal 2020-08-24 17:02:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Irsyad Ade Irawan (Sekjen DPD KSPSI DIY) Kami menuntut subsidi gaji itu diberikan untuk semua buruh

negative - Irsyad Ade Irawan (Sekjen DPD KSPSI DIY) Padahal sesungguhnya perusahaanlah yang wajib mendaftarkan buruh dalam program BPJS Ketenagakerjaan. Bahkan, ada sanksi bagi perusahaan yang melanggar ketentuan tersebut

positive - Irsyad Ade Irawan (Sekjen DPD KSPSI DIY) Semua buruh adalah warga negara yang mengharapkan negara hadir di saat pandemi COVID-19 dengan kewajibannya untuk memberantas virus dan memperbaiki perekonomian buruh

negative - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Subsidi upah diberikan selama empat bulan, diberikan per dua bulan sekali sebesar Rp1,2 juta per dua bulan

Ringkasan

Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Daerah Istimewa Yogyakarta berharap Bantuan Subsidi Upah (BSU) yang akan disalurkan Kementerian Ketenagakerjaan mampu menjangkau pekerja terdampak COVID-19 secara menyeluruh baik yang telah maupun belum terdaftar BPJS Ketenagakerjaan.

KSPSI DIY MEMINTA BANTUAN SUBSIDI UPAH JANGKAU SELURUH PEKERJA

Yogyakarta - Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Daerah Istimewa Yogyakarta berharap Bantuan Subsidi Upah (BSU) yang akan disalurkan Kementerian Ketenagakerjaan mampu menjangkau pekerja terdampak COVID-19 secara menyeluruh baik yang telah maupun belum terdaftar BPJS Ketenagakerjaan.

"Kami menuntut subsidi gaji itu diberikan untuk semua buruh," kata Sekjen DPD KSPSI DIY Irsyad Ade Irawan saat dihubungi di Yogyakarta, Senin.

Page 187: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

186

Menurut Irsyad, buruh yang telah terdaftar kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan maupun yang belum terdaftar seluruhnya merupakan warga negara Indonesia yang taat membayar pajak serta sama-sama terdampak pandemi COVID-19.

Oleh sebab itu, lanjut dia, seluruh buruh dengan gaji di bawah Rp5 juta per bulan layak mendapatkan bantuan subsidi upah yang rencananya dikucurkan pemerintah Rp600 ribu per bulan untuk pekerja selama empat bulan. Jika bantuan itu hanya ditujukan kepada pekerja yang telah mengikuti program BPJS Ketenagakerjaan, menurut dia, bantuan itu justru bersifat diskriminatif.

"Padahal sesungguhnya perusahaanlah yang wajib mendaftarkan buruh dalam program BPJS Ketenagakerjaan. Bahkan, ada sanksi bagi perusahaan yang melanggar ketentuan tersebut," kata dia.

Irsyad menyebutkan, berdasarkan data dari Bappeda DIY hingga 2019 tercatat dari 902.543 pekerja/buruh di DIY, hanya sejumlah 367.723 buruh/pekerja yang menjadi peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan. Ia juga berharap pemerintah menegakkan peraturan dan memberikan sanksi kepada perusahaan yang tidak mendaftarkan buruh ke dalam program jaminan sosial BPJS ketenagakerjaan dan BPJS kesehatan.

"Semua buruh adalah warga negara yang mengharapkan negara hadir di saat pandemi COVID-19 dengan kewajibannya untuk memberantas virus dan memperbaiki perekonomian buruh," kata dia.

Sebelumnya, Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengatakan pemerintah akan mulai menyalurkan subsidi upah bagi penerima program tersebut pada 25 Agustus 2020. Ia mengatakan anggaran total yang disiapkan untuk program subsidi upah tersebut sebesar Rp37,7 triliun untuk 15 juta lebih pekerja yang menerima upah di bawah Rp5 juta yang merupakan pekerja formal yang mendaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan.

"Subsidi upah diberikan selama empat bulan, diberikan per dua bulan sekali sebesar Rp1,2 juta per dua bulan," kata Menteri Ida Fauziyah.

Page 188: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

187

Judul Sri Mulyani Sudah Cairkan Subsidi Gaji Rp 600 Ribu Tahap I

Nama Media kumparan.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://kumparan.com/kumparanbisnis/sri-mulyani-sudah-cairkan-subsidi-gaji-rp-600-ribu-tahap-i-1u43grhLoM3

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-24 16:55:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Sri Mulyani (Menteri Keuangan) Kemenaker sudah keluarkan Permenaker dan DIPA sudah diterbitkan, sehingga mulai 24 Agustus sudah bisa disalurkan tahap pertama

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insyaallah tanggal 25 Agustus ini

Ringkasan

Menteri Keuangan Sri Mulyani menyebut proses pencairan subsidi gaji sebesar Rp 600.000 per bulan bagi pekerja bergaji di bawah Rp 5 juta, sudah disalurkan per hari ini, Senin (24/8).

Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) juga sudah menerbitkan Permenaker dan daftar isian pelaksanaan anggaran (DIPA) yang diterbitkan hari ini.

SRI MULYANI SUDAH CAIRKAN SUBSIDI GAJI RP 600 RIBU TAHAP I

Menteri Keuangan Sri Mulyani menyebut proses pencairan subsidi gaji sebesar Rp 600.000 per bulan bagi pekerja bergaji di bawah Rp 5 juta, sudah disalurkan per hari ini, Senin (24/8).

Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker) juga sudah menerbitkan Permenaker dan daftar isian pelaksanaan anggaran (DIPA) yang diterbitkan hari ini.

Sehingga, pencairan subsidi upah tahap pertama senilai Rp 1,2 juta per orang sudah bisa disalurkan.

"Kemenaker sudah keluarkan Permenaker dan DIPA sudah diterbitkan, sehingga mulai 24 Agustus sudah bisa disalurkan tahap pertama," ujar Sri Mulyani dalam rapat kerja dengan Komisi XI DPR RI, Senin (24/8).

Page 189: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

188

Sri Mulyani menjelaskan, pemerintah menyiapkan Rp 37,7 triliun untuk bantuan subsidi gaji tersebut. Bantuan akan diberikan kepada 15,7 juta pekerja dengan besaran Rp 600.000 per bulan selama empat bulan, atau setiap pekerja mendapatkan Rp 2,4 juta.

Syaratnya, pekerja memiliki penghasilan di bawah Rp 5 juta per bulan dan terdaftar dalam BPJS Ketenagakerjaan atau BPJamsostek per Juni 2020.

Selanjutnya, subsidi gaji akan disalurkan langsung ke nomor rekening aktif para peserta dengan dua kali penyaluran.

Pencairan tersebut lebih cepat dari rencana awal yang disebut Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah . Menurut dia, Presiden Jokowi akan memimpin peluncuran program tersebut.

"Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insyaallah tanggal 25 Agustus ini," ujar Ida usai menghadiri acara dialog kemerdekaan yang diselenggarakan BP2MI, Minggu (16/8).

Subsidi Gaji Sri Mulyani Ida Fauziyah BPJamsostek2020 (c) PT Dynamo Media Network Version 1.1.265.

Page 190: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

189

Judul Sri Mulyani: Ada Isu Guru Honorer Masuk Dalam Daftar Penerima Subsidi Gaji

Nama Media kompas.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.kompas.tv/article/103631/sri-mulyani-ada-isu-guru-honorer-masuk-dalam-daftar-penerima-subsidi-gaji

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-24 16:55:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Kementerian Ketenagakerjaan sudah keluarkan Permenaker (Peraturan Menteri Ketenagakerjaan) dan DIPA (daftar isisan penggunaan anggaran) sudah diterbitkan. Sehingga mulai 24 Agustus sudah mulai bisa disalurkan tahap pertama

Ringkasan

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan bahwa subsidi gaji sebesar Rp 2,4 juta sudah bisa mulai disalurkan hari ini, Senin (24/8/2020).

Menurut dia, bantuan gaji tersebut ditujukan kepada karyawan atau pegawai dengan gaji di bawah Rp 5 juta yang terdaftar di BP Jamsostek per Juni 2020.

SRI MULYANI: ADA ISU GURU HONORER MASUK DALAM DAFTAR PENERIMA SUBSIDI GAJI

JAKARTA, - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan bahwa subsidi gaji sebesar Rp 2,4 juta sudah bisa mulai disalurkan hari ini, Senin (24/8/2020).

Menurut dia, bantuan gaji tersebut ditujukan kepada karyawan atau pegawai dengan gaji di bawah Rp 5 juta yang terdaftar di BP Jamsostek per Juni 2020.

"Kementerian Ketenagakerjaan sudah keluarkan Permenaker (Peraturan Menteri Ketenagakerjaan) dan DIPA (daftar isisan penggunaan anggaran) sudah diterbitkan. Sehingga mulai 24 Agustus sudah mulai bisa disalurkan tahap pertama," jelas Sri Mulyani ketika melakukan rapat kerja dengan Komisi XI DPR RI, Senin, sebagaimana dikutip dari Kompas.com.

Bendahara Negara ini mengungkapkan bahwa subsidi gaji tersebut bakal disalurkan kepada 15,7 juta pekerja.

Page 191: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

190

Secara keseluruhan, pemerintah mengalokasikan anggaran Rp 37,87 triliun untuk subsidi gaji tersebut.

Menurut Sri Mulyani, Presiden Joko Widodo (Jokowi) bakal meluncurkan salah satu program baru dalam Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) tersebut pekan ini.

Page 192: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

191

Judul Menkeu Sri Mulyani: Bantuan Rp 600 Ribu untuk Pekerja Akan Cair Pekan Ini

Nama Media tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.tribunnews.com/bisnis/2020/08/24/menkeu-sri-mulyani-bantuan-rp-600-ribu-untuk-pekerja-akan-cair-pekan-ini

Jurnalis Srihandriatmo Malau

Tanggal 2020-08-24 16:46:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Akan diluncurkan Bapak Presiden pada minggu ini, yaitu bantuan produktif dan subsidi gaji yang semuanya sudah disiapkan dalam DIPA

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Subsidi upah insya Allah akan di-launching oleh Bapak Presiden tanggal 25 Agustus ini

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Datanya sudah mulai mendekati 15 juta. Kalau sudah terdata dan divalidasi dengan baik itu ada 7,4 juta rekening

Ringkasan

Pencairan bantuan Rp 600 ribu bagi para pekerja yang memiliki gaji di bawah Rp 5 juta, terjawab sudah. Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memastikan pencairan bantuan itu akan dimulai pekan ini.

Hal itu disampaikan Sri Mulyani dalam rapat kerja (raker) bersama Komisi XI DPR di Jakarta, Senin (24/8/2020).

MENKEU SRI MULYANI: BANTUAN RP 600 RIBU UNTUK PEKERJA AKAN CAIR PEKAN INI

Pencairan bantuan Rp 600 ribu bagi para pekerja yang memiliki gaji di bawah Rp 5 juta, terjawab sudah. Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati memastikan pencairan bantuan itu akan dimulai pekan ini.

Hal itu disampaikan Sri Mulyani dalam rapat kerja (raker) bersama Komisi XI DPR di Jakarta, Senin (24/8/2020).

Page 193: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

192

Sri Mulyani mengungkapkan, peluncuran program bantuan subsidi gaji tersebut akan langsung dilakukan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersamaan dengan bantuan produktif lainnya.

"Akan diluncurkan Bapak Presiden pada minggu ini, yaitu bantuan produktif dan subsidi gaji yang semuanya sudah disiapkan dalam DIPA," ujar Sri Mulyani.

Sebelumnya, pemerintah memastikan subsidi gaji sebesar Rp600 untuk pegawai akan disalurkan mulai 25 Agustus 2020.

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menjelaskan peluncuran penyaluran bantuan tunai kepada karyawan tersebut akan dilakukan langsung oleh Presiden Joko Widodo.

"Subsidi upah insya Allah akan di-launching oleh Bapak Presiden tanggal 25 Agustus ini," ujarnya, Sabtu (22/8/2020).

Subsidi gaji tersebut akan disalurkan ke rekening aktif para pekerja secara bertahap. Bantuan langsung tunai ini diberikan kepada pegawai dengan gaji di bawah Rp5 juta selama empat bulan secara bertahap.

Hal ini sesuai persyaratan dari Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker) Nomor 14 Tahun 2020.

Ida mencatat pekerja yang akan menerima bantuan subsidi sebesar Rp600 ribu per bulan ini mencapai 15,7 juta orang.

Sementara, data BP Jamsostek per 21 Agustus 2020 menyebutkan, jumlah pekerja yang telah memberikan nomor rekeningnya mencapai lebih dari 13,6 juta pekerja.

"Datanya sudah mulai mendekati 15 juta. Kalau sudah terdata dan divalidasi dengan baik itu ada 7,4 juta rekening," ucapnya.

Pemerintah telah menganggarkan Rp37,7 triliun untuk program subsidi pekerja terdampak Covid-19.

Untuk nominal yang akan diterima nantinya ditentukan sejumlah Rp600 ribu per bulan untuk satu orang pekerja selama 4 bulan. Atau tiap pekerja bisa mendapatkan total Rp2,4 juta.

Page 194: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

193

Judul Tanya Jawab Seputar BLT Rp 600 Ribu, Mulai Kapan Cairnya hingga Siapa Saja yang Mendapatkannya

Nama Media tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.tribunnews.com/nasional/2020/08/24/tanya-jawab-seputar-blt-rp-600-ribu-mulai-kapan-cairnya-hingga-siapa-saja-yang-mendapatkannya

Jurnalis Endra Kurniawan

Tanggal 2020-08-24 16:46:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziyah (Menaker) Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me- launching . Insya Allah tanggal 25 Agustus ini

Ringkasan

Tepat pada tanggal 25 Agustus 2020 besok, pemerintah akan mencairkan bantuan sebesar Rp 600 ribu kepada karyawan dengan gaji di bawah Rp 5 juta.

Ada sejumlah syarat dan ketentuan untuk karyawan mendapatkan bantuan langsung tunai (BLT) ini.

TANYA JAWAB SEPUTAR BLT RP 600 RIBU, MULAI KAPAN CAIRNYA HINGGA SIAPA SAJA YANG MENDAPATKANNYA

Tepat pada tanggal 25 Agustus 2020 besok, pemerintah akan mencairkan bantuan sebesar Rp 600 ribu kepada karyawan dengan gaji di bawah Rp 5 juta.

Ada sejumlah syarat dan ketentuan untuk karyawan mendapatkan bantuan langsung tunai (BLT) ini.

Berikut Tribunnews sajikan tanya jawab seputar bantuan Rp 600 ribu yang sudah berhasil dirangkum dari berbagai sumber.

Kapan Cairnya? Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah, mengatakan, pemberian bantuan tersebut akan mulai besok dan akan dilakukan secara simbolik oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Page 195: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

194

"Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me- launching . Insya Allah tanggal 25 Agustus ini," ujarnya dikutip dari Kompas.com .

Siapa Saja yang Mendapatkannya? Masih dikutip dari Kompas.com , diketahui karyawan swasta dan pegewai pemerintah non pegawai negeri sipil dengan gaji di bawah Rp 5 juta adalah golongan yang berhak menerima bantuan ini.

Selain itu, mereka juga harus tercatat sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan .

Pemerintah melaporkan sampai saat ini pemerintah telah mengantongi sekitar 12 juta rekening calon penerima bantuan subsidi gaji atau upah dari BPJS Ketenagakerjaan .

Bagaimana Sekema Pencairan? Bantuan ini akan diberikan selama 4 bulan dengan besaran Rp 600 ribu atau total senilai Rp 2,4 juta.

Subsidi ini akan diberikan setiap 2 bulan, dengan demikian penerima bantuan akan mendapatkan Rp 1,2 juta setiap pembayaran.

Syaratnya Apa Saja? - Warga Negara Indonesia yang dibuktikan dengan Nomor Induk Kependudukan.

- Terdaftar sebagai peserta jaminan sosial tenaga kerja yang masih aktif di BPJS Ketenagakerjaan yang dibuktikan dengan nomor kartu kepesertaan.

- Peserta yang membayar iuran dengan besaran iuran yang dihitung berdasarkan upah di bawah Rp 5.000.000 sesuai upah yang dilaporkan kepada BPJS Ketenagakerjaan .

- Pekerja/Buruh penerima upah.

- Memiliki rekening bank yang aktif.

- Tidak termasuk dalam peserta penerima manfaat program Kartu Prakerja.

- Peserta yang terdaftar sebagai peserta aktif di BPJS Ketenagakerjaan sampai dengan bulan Juni 2020.

- Bukan karyawan BUMN dan PNS.

Cara Cek Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan ? Berikut 3 cara cek nama terdaftar hingga saldo JHT di BPJS Ketenagakerjaan, dilansir Kontan.co.id :

1. Cek melalui situs BPJS Ketenagakerjaan Anda bisa mengecek status kepesertaan BPJamsostek melalui laman resmi sso.bpjsketenagakerjaan.go.id .

Login menggunakan alamat email dan password.

Nantinya, peserta khusus tenaga kerja juga mendapatkan informasi Saldo JHT dan Rincian Saldo JHT tahunan.

Apabila belum terdaftar di laman tersebut, bisa melakukan registrasi dengan cara:

a. Masuk ke sso.bpjsketenagakerjaan.go.id

b. Pilih menu registrasi.

c. Isi formulir sesuai dengan data, seperti: - Nomor KPJ Aktif - Nama - Tanggal lahir - Nomor e-KTP - Nama ibu kandung - Nomor ponsel dan email.

- Apabila berhasil, kamu akan mendapatkan PIN.

Page 196: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

195

- PIN dikirim melalui email dan SMS dari nomor ponsel yang didaftarkan.

2. Via aplikasi BPJSTK Mobile - Peserta harus mengunduh aplikasi BPJSTK Mobile di Android, iOS, dan BlackBerry.

- Setelah mengunduh, peserta harus melakukan registrasi terlebih dahulu untuk mendapatkan PIN.

- Syarat registrasi di aplikasi BPJSTK Mobile antara lain Nomor KPJ (ada di kartu BPJS Ketenagakerjaan ), NIK e-KTP, dan tanggal lahir, dan nama.

- Setelah terdaftar dan login, peserta dapat mengetahui status kepesertaan BPJAMSOSTEK.

- Kemudian pilih di "Kartu Digital".

- Setelah muncul tampilan kartu digital BPJS Ketenagakerjaan , klik di tampilan tersebut, bagian bawah akan terlihat status kepesertaan BPJS TK (aktif/tidak aktif).

Nantinya, peserta khusus tenaga kerja juga mendapatkan informasi saldo JHT dan rincian saldo JHT tahunan.

Tersedia juga informasi profil perserta, simulasi saldo JHT dan formulir pengajuan klaim online.

3. Via kantor BPJS Ketenagakerjaan Cara cek status kepesertaan yang paling tradisional adalah datang langsung ke kantor BPJS Ketenagakerjaan .

Peserta BPJS Ketenagakerjaan juga harus membawa persyaratan untuk mengecek kepesertaan.

(Tribunnews.com/Endra Kurniawan/Suci).

Page 197: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

196

Judul Syarat Penerima BLT Rp 600.000, Terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan dan Memiliki Rekening Bank Aktif

Nama Media tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.tribunnews.com/nasional/2020/08/24/syarat-penerima-blt-rp-600000-terdaftar-di-bpjs-ketenagakerjaan-dan-memiliki-rekening-bank-aktif

Jurnalis Arif Fajar Nasucha

Tanggal 2020-08-24 16:45:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me- launching . Insya Allah tanggal 25 Agustus ini

Ringkasan

Pemerintah dikabarkan akan mulai mencairkan BLT Rp 600 ribu mulai besok, Selasa (25/8/2020). Meski demikian, tidak semua akan mendapat Bantuan Langsung Tunai Rp 600 ribu ini.

SYARAT PENERIMA BLT RP 600.000, TERDAFTAR DI BPJS KETENAGAKERJAAN DAN MEMILIKI REKENING BANK AKTIF

Pemerintah dikabarkan akan mulai mencairkan BLT Rp 600 ribu mulai besok, Selasa (25/8/2020). Meski demikian, tidak semua akan mendapat Bantuan Langsung Tunai Rp 600 ribu ini. Ada beberapa persyaratan di antaranya WNI, terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan , hingga memiliki rekening aktif. Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah menjelaskan, pemberian bantuan Rp 600 ribu akan mulai dilakukan pada 25 Agustus mendatang, dan akan dilakukan secara simbolik oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me- launching . Insya Allah tanggal 25 Agustus ini," kata Ida Fauziyah, sebagaimana dilansir Kompas.com , Senin (17/8/2020).

Terkait persyaratan penerima bantuan, dijelaskan oleh Menteri Ketenagakerjaan RI aturan yang diterbitkan. Subsidi gaji Rp 600 ribu diatur dalam Peraturan Menteri Ketenagakerjaan Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2020 tentang Pedoman Pemberian bantuan Pemerintah Berupa

Page 198: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

197

Subsidi Gaji/Upah bagi Pekerja/Buruh dalam Penanganan Dampak Corona Virus Disease 2019 (Covid-19).

Peraturan tersebut juga memuat tata cara pemberian bantuan.

Persyaratan Penerima Bantuan:

- Warga negara Indonesia yang dibuktikan dengan nomor induk kependudukan

- Terdaftar sebagai peserta aktif program jaminan sosial ketenagakerjaan BPJS Ketenagakerjaan yang dibuktikan dengan nomor kartu kepesertaan

- Pekerja/Buruh penerima Gaji/Upah

- Kepesertaan sampai dengan bulan Juni 2020

- Peserta aktif program jaminan sosial ketenagakerjaan yang membayar iuran dengan besaran iuran yang dihitung berdasarkan Gaji/Upah dibawah Rp 5.000.000 (lima juta rupiah) sesuai Gaji/Upah terakhir yang dilaporkan oleh pemberi kerja kepada BPJS Ketenagakerjaan dan tercatat di BPJS Ketenagakerjaan

- Memiliki rekening bank yang aktif Tata Cara Pemberian Bantuan Pemerintah Berupa Subsidi Gaji/Upah - Data calon penerima Bantuan Pemerintah berupa subsidi Gaji/Upah bersumber dari data peserta aktif program jaminan sosial ketenagakerjaan BPJS Ketenagakerjaan

- BPJS Ketenagakerjaan melakukan verifikasi dan validasi datacalon penerima Bantuan Pemerintah berupa subsidi Gaji/Upah sesuai dengan persyaratan

- Data yang telah diverifikasi dan divalidasi dituangkan dalam bentuk daftar calon penerima Bantuan Pemerintah berupa subsidi Gaji/Upah

- Daftar calon penerima Bantuan Pemerintah berupa subsidi Gaji/Upah disampaikan oleh BPJS Ketenagakerjaan kepada Menteri dengan melampirkan:

a. berita acara

b. surat pernyataan mengenai kebenaran/ kesesuaian data calon penerima Bantuan Pemerintah berupa subsidi Gaji/Upah yang telah diverifikasi dan divalidasi sesuai persyaratan berdasarkan data yang disampaikan oleh pemberi kerja

- KPA menetapkan penerima Bantuan Pemerintah berupa subsidi Gaji/Upah berdasarkan daftar calon penerima Bantuan Pemerintah.

- Berdasarkan penetapan penerima Bantuan Pemerintah berupa subsidi Gaji/Upah, KPA menyampaikan surat perintah membayar langsung (SPM LS) Bantuan Pemerintah berupa subsidi Gaji/Upah kepada Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara.

- Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara menyalurkan Bantuan Pemerintah berupa subsidi Gaji/Upah kepada penerima Bantuan Pemerintah berupa subsidi Gaji/Upah melalui Bank Penyalur.

- Proses penyaluran Bantuan Pemerintah berupa subsidi Gaji/Upah oleh Bank Penyalur, dilakukan dengan pemindah bukuan dana dari Bank Penyalur kepada rekening penerima Bantuan Pemerintah berupa subsidi Gaji/Upah dan dilakukan secara bertahap.

Sebagai informasi tambahan, terkait persyaratan terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan, berikut cara cek sebagaimana Tribunnews.com kutip dari Kontan.co.id :

Page 199: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

198

1. Via aplikasi BPJSTK Mobile

2. Via website Cara cek status kepesertaan dan saldo bisa dilakukan melalui laman https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/.

Apabila belum terdaftar di laman tersebut, bisa melakukan registrasi dengan cara:

a. Masuk ke https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/.

b. Pilih menu registrasi.

c. Isi formulir sesuai dengan data.

Sementara, berikut cara cek kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan via website.

3. Via kantor BPJS Ketenagakerjaan Cara cek status kepesertaan yang paling tradisional adalah datang langsung ke kantor BPJS Ketenagakerjaan .

Peserta BPJS Ketenagakerjaan juga harus membawa persyaratan untuk mengecek kepesertaan.

(Tribunnews.com/ Fajar)(Kontan.co.id/ Virdita Rizki Ratriani)(Kompas.com/ Mutia Fauzia).

Page 200: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

199

Judul Guru dari kelompok ini juga akan mendapat bantuan Rp 600 ribu per bulan

Nama Media kontan.co.id

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://nasional.kontan.co.id/news/guru-dari-kelompok-ini-juga-akan-mendapat-bantuan-rp-600-ribu-per-bulan

Jurnalis kompas.com

Tanggal 2020-08-24 16:44:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Ada isu guru honorer dimasukkan dalam daftar penerima manfaat, baik yang sudah terdaftar di dalam BP Jamsostek dan saat ini di dalam proses penyempurnaan melalui database di Kemendikbud maupun KemenPAN-RB

positive - Joko Widodo (Presiden) Akan diluncurkan presiden pekan ini bantuan produktif dan subsidi gaji yang sudah disiapkan dalam bentuk DIPA

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Pada awalnya kami hanya mendesain untuk 13 sekian juta sekarang kita perluas menjadi 15 juta lebih. Itu karena kami juga memberikan kesempatan kepada teman-teman pegawai pemerintah nonPNS

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Jadi dia tidak menerima gaji ke-13, sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan. Meskipun dia pegawai pemerintah, dia bekerja di instansi pemerintah tapi dia bukan PNS. Dan mereka juga upahnya di bawah 5 juta. Kebanyakan mereka (non PNS) upahnya UMP

Ringkasan

Pemerintah mencairkan bantuan langsung tunai / BLT Rp 600 ribu untuk karyawan dengan gaji di bawah Rp 5 juta per bulan mulai Senin (24/8/2020). Bantuan karyawan tersebut juga akan diberikan kepada guru honorer.

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebutkan pegawai honorer juga akan mendapatkan bantuan Rp 600 ribu per bulan. Bendahara Negara itu menjelaskan, saat ini Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) tengah melakukan pendataan terhadap pegawai honorer yang akan mendapatkan dana bantuan karyawan tersebut.

Page 201: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

200

GURU DARI KELOMPOK INI JUGA AKAN MENDAPAT BANTUAN RP 600 RIBU PER BULAN

Jakarta.

Pemerintah mencairkan bantuan langsung tunai / BLT Rp 600 ribu untuk karyawan dengan gaji di bawah Rp 5 juta per bulan mulai Senin (24/8/2020). Bantuan karyawan tersebut juga akan diberikan kepada guru honorer.

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebutkan pegawai honorer juga akan mendapatkan bantuan Rp 600 ribu per bulan. Bendahara Negara itu menjelaskan, saat ini Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) tengah melakukan pendataan terhadap pegawai honorer yang akan mendapatkan dana bantuan karyawan tersebut.

"Ada isu guru honorer dimasukkan dalam daftar penerima manfaat, baik yang sudah terdaftar di dalam BP Jamsostek dan saat ini di dalam proses penyempurnaan melalui database di Kemendikbud maupun KemenPAN-RB," jelas Sri Mulyani, Senin (24/8/2020).

Namun demikian, dirinya tidak menjelaskan jumlah pegawai atau guru honorer yang bakal mendapatkan dana bantuan karyawan tersebut. Untuk diketahui, dana bantuan Rp 600 ribu bakal disalurkan dalam dua tahap.

Penerima manfaat bakal mendapatkan Rp 1,2 juta dalam setiap tahap pencairan dana bantuan karyawan. Sri Mulyani pun menjelaskan, pemerintah bakal menyalurkan bantuan Rp 600 ribu kepada 15,7 juta pekerja.

Total anggaran yang disiapkan pemerintah untuk program baru dalam Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) tersebut sebesar Rp 37,87 triliun. Sri Mulyani pun mengatakan, Presiden Joko Widodo bakal meluncurkan salah satu program baru dalam Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) tersebut pekan ini.

Peluncuran program dana bantuan Rp 600 ribu akan dilakukan bersamaan dengan bantuan produktif kepada UMKM . "Akan diluncurkan presiden pekan ini bantuan produktif dan subsidi gaji yang sudah disiapkan dalam bentuk DIPA," imbuhnya.

Sebelumnya, Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan penambahan jumlah pegawai yang mendapatkan bantuan Rp 600 ribu dari 13 juta orang menjadi 15,7 juta orang dilakukan dengan mempertimbangkan pekerja honorer. "Pada awalnya kami hanya mendesain untuk 13 sekian juta sekarang kita perluas menjadi 15 juta lebih. Itu karena kami juga memberikan kesempatan kepada teman-teman pegawai pemerintah nonPNS," kata dia di Jakarta, Selasa (11/8/2020).

Insentif bagi pegawai honorer ini, lanjut Ida, sebagai pengganti dari gaji ke-13 yang tidak mereka dapatkan. Ditambah lagi, pegawai honorer rata-rata memiliki upah di bawah Rp 5 juta. "Jadi dia tidak menerima gaji ke-13, sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan. Meskipun dia pegawai pemerintah, dia bekerja di instansi pemerintah tapi dia bukan PNS. Dan mereka juga upahnya di bawah 5 juta. Kebanyakan mereka (non PNS) upahnya UMP," ujarnya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul " Sri Mulyani: Guru Honorer Juga Dapat Subsidi Gaji ", Penulis : Mutia Fauzia Editor : Sakina Rakhma Diah Setiawan.

Page 202: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

201

Judul BLT Rp 600 Ribu Cair 25 Agustus, Berikut 3 Cara Cek Namamu Terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan

Nama Media tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.tribunnews.com/nasional/2020/08/24/blt-rp-600-ribu-cair-25-agustus-berikut-3-cara-cek-namamu-terdaftar-di-bpjs-ketenagakerjaan

Jurnalis Yurika Nendri Novianingsih

Tanggal 2020-08-24 16:16:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insya Allah tanggal 25 Agustus ini

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Kita minta teman-teman BPJS untuk memvalidasi datanya dan kami di Kementerian Ketenagakerjaan menerima datanya dari BPJS Ketenagakerjaan. Jadi yang melakukan validasi adalah teman-teman dari BPJS Ketenagakerjaan

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Jadi untuk subsidi bulan September-Oktober akan kita berikan pada akhir Agustus ini. Dan 2 bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp 1.200.000

Ringkasan

Bantuan Langsung Tunai (BLT) senilai Rp 600 ribu bagi perkerja swasta dengan penghasilan di bawah Rp 5 juta per bulan akan cair besok, Selasa 25 Agustus 2020.

Persyaratan untuk mendapat bantuan Rp 600 ribu adalah harus terdaftar dalam BPJS Ketenagakerjaan.

BLT RP 600 RIBU CAIR 25 AGUSTUS, BERIKUT 3 CARA CEK NAMAMU TERDAFTAR DI BPJS KETENAGAKERJAAN

Bantuan Langsung Tunai (BLT) senilai Rp 600 ribu bagi perkerja swasta dengan penghasilan di bawah Rp 5 juta per bulan akan cair besok, Selasa 25 Agustus 2020.

Persyaratan untuk mendapat bantuan Rp 600 ribu adalah harus terdaftar dalam BPJS Ketenagakerjaan.

Page 203: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

202

Pekerja akan mendapat bantuan selama empat bulan dengan dua kali pencairan.

Dengan begitu, dalam satu kali pencairan, pekerja mendapatkan uang sebesar Rp 1,2 juta.

Sebelumnya, Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan, bantuan tersebut akan mulai diberikan pada 25 Agustus 2020 mendatang.

Pemberian bantuan akan dilakukan secara simbolik oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insya Allah tanggal 25 Agustus ini," ujarnya, dikutip dari Kompas.com .

Selain gaji di bawah Rp 5 juta, Ida menambahkan, karyawan dan pegawai yang menerima bantuan harus tercatat sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

"Kita minta teman-teman BPJS untuk memvalidasi datanya dan kami di Kementerian Ketenagakerjaan menerima datanya dari BPJS Ketenagakerjaan. Jadi yang melakukan validasi adalah teman-teman dari BPJS Ketenagakerjaan," tambah Ida.

Nantinya, subsidi upah yang diberikan sebesar Rp 600 ribu selama 4 bulan dengan dua kali pencairan.

"Jadi untuk subsidi bulan September-Oktober akan kita berikan pada akhir Agustus ini. Dan 2 bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp 1.200.000," tutur Ida.

Lantas, bagaimana cara mengecek nama kita terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan? Berikut beberapa metode untuk cek kepesertaan di BPJS Ketenagakerjaan, dikutip dari Kontan.id :

1. Via website Cara cek status kepesertaan dan saldo bisa dilakukan melalui laman sso.bpjsketenagakerjaan.go.id .

Apabila belum terdaftar di laman tersebut, bisa melakukan registrasi dengan cara: - Masuk ke laman https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/ .

- Pilih menu registrasi.

- Kemudian isi formulir sesuai dengan data: Apabila berhasil, kamu akan mendapatkan PIN yang akan dikirim melalui email dan SMS dari nomor ponsel yang didaftarkan.

Sementara, berikut cara cek kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan via website .

- Masuk ke laman https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/ .

- Masukkan alamat e-mail di kolom user .

- Kemudian, masukkan kata sandi.

- Setelah masuk, pilih menu layanan.

2. Via aplikasi BPJSTK Mobile - Unduh aplikasi BPJSTK Mobile di Android, iOS, dan BlackBerry.

- Lakukan registrasi terlebih dahulu untuk mendapatkan PIN.

Syarat registrasi di aplikasi BPJSTK Mobile antara lain Nomor KPJ (ada di kartu BPJS Ketenagakerjaan), NIK e-KTP, dan tanggal lahir, dan nama.

- Setelah terdaftar dan login, peserta dapat mengetahui status kepesertaan BPJAMSOSTEK.

Page 204: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

203

- Kemudian pilih di "Kartu Digital".

Setelah muncul tampilan kartu digital BPJS Ketenagakerjaan, klik di tampilan tersebut.

Pada bagian bawah akan terlihat status kepesertaan BPJS TK (aktif/tidak aktif).

3. Via kantor BPJS Ketenagakerjaan Cara cek status kepesertaan yang paling tradisional adalah datang langsung ke kantor BPJS Ketenagakerjaan.

Peserta BPJS Ketenagakerjaan juga harus membawa persyaratan untuk mengecek kepesertaan.

(Tribunnews.com/Yurika, Kompas.com/Rully R. Ramli, Kontan.id/Virdita Rizki Ratriani).

Page 205: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

204

Judul Simak Cara Mendapatkan Subsidi Gaji Rp 600.000 dari Pemerintah

Nama Media kompas.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://money.kompas.com/read/2020/08/24/161617326/simak-cara-mendapatkan-subsidi-gaji-rp-600000-dari-pemerintah

Jurnalis Muhammad Idris

Tanggal 2020-08-24 16:16:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Agus Susanto (Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan) Dari validasi, banyak yang tidak valid. Misalnya banyak perusahaan mengirimkan nomor rekening pekerja yang namanya ternyata berbeda dengan kepesertaan di BP Jamsostek

negative - Agus Susanto (Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan) Atau satu nomor rekening dipakai beberapa peserta. Bisa jadi pekerja ini tak punya rekening sehingga memakai nomor rekening orang lain

positive - Agus Susanto (Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan) Maka, mohon bantuan perusahaan untuk memfasilitasi mereka membuat nomor rekening

positive - Agus Susanto (Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan) Penyerahan data rekening akan kita sampaikan ke kemnaker secara bertahap. Tahap pertama akan dilakukan pada minggu keempat Agustus 2020

positive - Agus Susanto (Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan) Anggaran ini berasal dari pemerintah. Jadi, ini (subsidi gaji Rp 600.000) adalah dana dari pemerintah bukan dana peserta BP Jamsostek

Ringkasan

Bantuan subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan bagi karyawan swasta dengan gaji di bawah Rp 5 juta akan segera disalurkan. Rencananya, pemerintah akan mulai mencairkan Bantuan Subsidi Upah (BSU) pada Selasa besok, 25 Agustus 2020.

SIMAK CARA MENDAPATKAN SUBSIDI GAJI RP 600.000 DARI PEMERINTAH

JAKARTA, - Bantuan subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan bagi karyawan swasta dengan gaji di bawah Rp 5 juta akan segera disalurkan. Rencananya, pemerintah akan mulai mencairkan Bantuan Subsidi Upah (BSU) pada Selasa besok, 25 Agustus 2020.

Page 206: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

205

Pemerintah menyiapkan anggaran Rp 37,7 triliun untuk program bantuan subsidi gaji karyawan . Penerima subsidi gaji ini akan menerima bantuan Rp 600.000 per bulan selama 4 bulan ( subsidi gaji Rp 600.000 ). Pembayarannya dilakukan selama 2 tahap atau Rp 1,2 juta setiap penyaluran.

Apa saja syarat mendapatkan subsidi gaji Rp 600.000 ? Deputi Direktur Bidang Hubungan Masyarakat dan Antar Lembaga BP Jamsostek, Irvansyah Utoh Banja, menjelaskan ada beberapa kriteria yang harus dipenuhi calon penerima subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan.

Untuk persyaratan penerima subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan antara lain sebagai berikut ( cara mendapatkan subsidi gaji Rp 600.000 ): Sementara untuk tahapan penyaluran bantuan Rp 600.000 untuk karyawan swasta yakni: Menurut Utoh, karyawan bisa meminta informasi ke perusahaan pemberi kerja atau HRD untuk mendapatkan informasi terkait Bantuan Subsidi Upah atau BLT BPJS Ketenagakerjaan , termasuk soal status kepesertaannya.

"Data calon penerima adalah dari data peserta aktif yang dilaporkan perusahaan dan tercatat pada BP Jamsostek," kata Utoh saat dikonfirmasi.

Dia menuturkan, pihak pemberi kerja yang bisa mendaftarkan nomor rekening pekerjanya yang menerima subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan. Artinya, pekerja tak perlu mendaftar langsung ke kantor cabang BPJS Ketenagakerjaan.

Bagi peserta BP Jamsostek yang tidak menggunakan rekening bank dalam penggajian alias masih menerima gaji bulanan dalam bentuk cash, perusahaan pemberi kerja diminta melakukan koordinasi dengan bank dan BP Jamsostek Karyawan bersangkutan bisa meminta perusahaan pemberi kerja, dalam hal ini HRD, untuk mendaftarkan nomor rekeningnya ke BPJS Ketenagakerjaan untuk kemudian diverifikasi.

"Gaji masih manual bisa (terima subsidi gaji karyawan), dibuatkan nomor rekening. Kantor Cabang BP Jamsostek berkoordinasi dengan perbankan juga membantu di lapangan," jelas Utoh.

Dikatakan Utoh, untuk memfasilitasi subsidi gaji untuk karyawannya, perusahaan yang gaji pegawainya dibayarkan manual tanpa lewat transfer bank, harus perlu proaktif untuk melakukan koordinasi dengan bank dan BP Jamsostek.

Karyawan juga bisa meminta perusahaan pemberi kerja untuk mendaftarkannya sebagai penerima subsidi gaji dari pemerintah.

"Koordinasi antara pihak perusahaan, perbankan, dan BP Jamsostek," terang Utoh.

Sementara itu, Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan Agus Susanto mengatakan, validasi dilakukan berlapis dengan sederet persyaratan, seperti data kepesertaan program jaminan sosial ketenagakerjaan, nomor rekening, dan status upah.

"Dari validasi, banyak yang tidak valid. Misalnya banyak perusahaan mengirimkan nomor rekening pekerja yang namanya ternyata berbeda dengan kepesertaan di BP Jamsostek," ungkap Agus dikutip dari Harian Kompas.

"Atau satu nomor rekening dipakai beberapa peserta. Bisa jadi pekerja ini tak punya rekening sehingga memakai nomor rekening orang lain," kata Agus lagi.

Berkaca dari proses validasi itu, lanjut Agus, peran aktif perusahaan dibutuhkan untuk memperlancar proses penyaluran bantuan BLT BPJS Ketenagakerjaan. Perusahaan diminta aktif dan bergerak cepat.

Hal ini karena beberapa pekerja yang data nomor rekening serta kepesertaannya tidak valid dikembalikan lagi ke perusahaan untuk diperbaiki dan divalidasi ulang agar penerima bantuan pemerintah lewat rekening ini bisa tepat sasaran.

Page 207: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

206

"Maka, mohon bantuan perusahaan untuk memfasilitasi mereka membuat nomor rekening," ucap Agus.

Proses validasi dilakukan tiga tahap untuk memastikan bantuan itu tepat sasaran, bisa membantu pekerja meningkatkan daya beli, serta mendorong pemulihan ekonomi di tengah pandemi.

Dia mengungkapkan batas akhir waktu pengumpulan rekening hingga 31 Agustus 2020 dan akan terus dievaluasi (cara mendapatkan subsidi gaji Rp 600.000).

Setelah itu, lanjut Agus, presiden akan menyerahkan bantuan subsidi gaji Rp 600.000 tahap I ini secara simbolis, baik melalui tatap muka dan virtual ( bantuan pemerintah gaji dibawah 5 juta ).

"Penyerahan data rekening akan kita sampaikan ke kemnaker secara bertahap. Tahap pertama akan dilakukan pada minggu keempat Agustus 2020," terang Agus dikutip dari Kontan.

Agus juga memastikan, dana Bantuan Subsidi Upah yang akan disalurkan kepada para pekerja non-BUMN dan non-ASN tersebut menggunakan anggaran negara, bukan dari dana kepesertaan milik pekerja.

"Anggaran ini berasal dari pemerintah. Jadi, ini (subsidi gaji Rp 600.000) adalah dana dari pemerintah bukan dana peserta BP Jamsostek," ujar dia.

(Sumber: /Rully R Ramly, Mutia Fauzia | Editor: Erlangga Djumena).

Page 208: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

207

Judul Sri Mulyani Sebut Guru Honorer Juga Dapat Bantuan Rp 600 Ribu

Nama Media detik.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/5144566/sri-mulyani-sebut-guru-honorer-juga-dapat-bantuan-rp-600-ribu

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-24 16:14:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Isu guru honorer dimasukkan dalam manfaat, baik sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan dan di dalam proses penyempurnaan melalui database di Kemendikbud maupun KemenPAN-RB

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Kemnaker sudah keluarkan Permenaker dan DIPA sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus sudah mulai bisa disalurkan tahap pertama

Ringkasan

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebut guru honorer di instansi pemerintah juga akan mendapat bantuan Rp 600 ribu pada program bantuan subsidi upah (SBU). Program ini rencananya dicairkan hari ini (24/8/2020).

SRI MULYANI SEBUT GURU HONORER JUGA DAPAT BANTUAN RP 600 RIBU

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebut guru honorer di instansi pemerintah juga akan mendapat bantuan Rp 600 ribu pada program bantuan subsidi upah (SBU). Program ini rencananya dicairkan hari ini (24/8/2020).

Sri Mulyani menjelaskan, para guru honorer bisa masuk daftar 15,7 penerima bantuan Rp 600.000 per bulan ini karena tercatat aktif sebagai peserta BP Jamsostek. Bahkan dirinya mengatakan pihak Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) tengah mendata guru honorer yang berhak mendapatkan bantuan Rp 600 ribu.

"Isu guru honorer dimasukkan dalam manfaat, baik sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan dan di dalam proses penyempurnaan melalui database di Kemendikbud maupun KemenPAN-RB," kata Sri Mulyani saat rapat kerja (raker) bersama Komisi XI DPR RI membahas perekembangan pemulihan ekonomi nasional (PEN), Senin (24/8/2020).

Page 209: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

208

Pemerintah telah menganggarkan Rp 37,7 triliun untuk program subsidi kepada 15,7 juta pekerja terdampak COVID-19. Untuk nominal yang akan diterima sejumlah Rp 600 ribu per bulan untuk 1 orang pekerja selama empat bulan, atau tiap pekerja mendapatkan total Rp 2,4 juta. Adapun skema pencairan atau transfer dana dilakukan 2 bulan sekaligus sebanyak dua kali.

Mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia ini telah mendapat laporan jika pencairan tahap pertama bantuan Rp 600 ribu kepada pegawai ini akan dimulai hari ini. Hal itu menyusul sudah adanya payung hukum dari Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker).

"Kemnaker sudah keluarkan Permenaker dan DIPA sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus sudah mulai bisa disalurkan tahap pertama," ungkapnya.

Perlu diketahui, kriteria penerima bantuan Rp 600 ribu tertuang dalam Peraturan Menteri Ketenagakerjaan nomor 14 tahun 2020. Adapun kriteria yang diterapkan antara lain pekerja merupakan Warga Negara Indonesia (WNI), masuk pada kategori pekerja Penerima Upah (PU), merupakan peserta BP Jamsostek aktif sampai dengan Juni 2020, dan memiliki upah terakhir di bawah Rp 5 juta sesuai data yang dilaporkan perusahaan dan tercatat pada BP Jamsostek.

Page 210: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

209

Judul Kabar Gembira, Subsidi Gaji Pegawai Swasta Cair Pekan ini

Nama Media jawapos.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.jawapos.com/ekonomi/24/08/2020/kabar-gembira-subsidi-gaji-pegawai-swasta-cair-pekan-ini/

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-24 16:09:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - None (None) Akan diluncurkan Bapak Presiden pada pekan ini yaitu bantuan produktif dan subsidi gaji yang sudah disiapkan dalam bentuk DIPA

positive - None (None) Untuk dua program baru yang diminta, dilakukan dan selama sebulan ini sudah difinalkan

Ringkasan

Pemerintah dalam hal ini Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menyampaikan, program bantuan subsidi upah di bawah Rp 5 juta per bulan untuk pegawai swasta akan cair pekan ini. Pegawai swasta akan mendapatkan Rp 600 ribu per bulan selama 4 bulan. Pencairan dilakukan dua kali.

KABAR GEMBIRA, SUBSIDI GAJI PEGAWAI SWASTA CAIR PEKAN INI

- Pemerintah dalam hal ini Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menyampaikan, program bantuan subsidi upah di bawah Rp 5 juta per bulan untuk pegawai swasta akan cair pekan ini. Pegawai swasta akan mendapatkan Rp 600 ribu per bulan selama 4 bulan. Pencairan dilakukan dua kali.

"Akan diluncurkan Bapak Presiden pada pekan ini yaitu bantuan produktif dan subsidi gaji yang sudah disiapkan dalam bentuk DIPA," ujarnya di gedung DPR RI Komisi XI, Senin (24/8).

Program bantuan tersebut merupakan program bantuan subsidi upah (BSU) untuk 15,7 juta pegawai. Seluruh pegawai swasta penerima bantuan ini merupakan peserta aktif BPJamsostek yang terdaftar Juni 2020 dan sebelumnya. Adapun anggaran yang disiapkan sekitar Rp 37,7 triliun.

Pencairan program bantuan untuk pegawai swasta dan bantuan produktif untuk UKM, kata dia, sebagai upaya pemerintah dalam mempercepat realisasi anggaran program PEN yang

Page 211: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

210

dialokasikan Rp 695,2 triliun. Program bantuan pegawai ini masuk ke klaster sektoral K/L dan pemerintah daerah yang dianggarkan Rp 106,05 triliun.

"Untuk dua program baru yang diminta, dilakukan dan selama sebulan ini sudah difinalkan," tuturnya.

Sebagai informasi, berdasarkan Peraturan Menteri Ketenagakerjaan Nomor 14 Tahun 2020, kriteria calon penerima bantuan Rp 600 ribu per bulan ini adalah WNI yang dibuktikan dengan NIK, pekerja atau buruh penerima upah (PU).

Kemudian, terdaftar sebagai peserta aktif BPJamsostek sampai Juni 2020, tenaga kerja aktif yang membayarkan iuran dengan besaran iuran yang dihitung berdasarkan upah di bawah Rp 5 juta sesuai dengan upah terakhir yang dilaporkan pemberi kerja dan tercatat di BP. Terakhir, memiliki rekening aktif di bank. Bantuan ini tidak berlaku untuk pegawai informal.

BPJamsostek sudah mengantongi 13.600.840 nomor rekening dari 15,7 juta calon penerima bantuan Rp 600 ribu dari pemerintah per tanggal 21 Agustus 2020. Dari proses validasi eksternal terdapat 9.332.386 nomor rekening yang valid dan 51.859 tidak valid, sementara 4.216.595 nomor rekening masih dalam proses validasi.

Editor : Estu Suryowati Reporter : Romys Binekasri .

Page 212: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

211

Judul Hati-Hati Guys! Besok Ada Demo di DPR, Kelompok Ini yang Main..

Nama Media wartaekonomi.co.id

Newstrend Omnibus Law

Halaman/URL https://www.wartaekonomi.co.id/read300706/hati-hati-guys-besok-ada-demo-di-dpr-kelompok-ini-yang-main

Jurnalis Redaksi

Tanggal 2020-08-24 16:05:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Negatif

Narasumber

negative - Said Iqbal (Presiden KSPI) Sampai saat ini kami belum melihat apa strategi pemerintah dan DPR untuk menghindari PHK besar-besaran akibat COVID-19 dan resesi ekonomi. Mereka seolah-olah tutup mata dengan adanya ancaman PHK yang sudah di depan mata, tetapi yang dilakukan justru ngebut membahas omnibus law

Ringkasan

Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) menegaskan akan kembali menggelar demonstrasi menolak omnibus law Rancangan Undang-Undang Cipta Kerja dan pemutusan hubungan kerja (PHK) yang marak terjadi selama pandemi COVID-19.

Puluhan ribu buruh dikabarkan akan turun memadati depan Kantor Menko Perekonomian dan gedung DPR RI, Selasa (25/8/2020).

HATI-HATI GUYS! BESOK ADA DEMO DI DPR, KELOMPOK INI YANG MAIN..

Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) menegaskan akan kembali menggelar demonstrasi menolak omnibus law Rancangan Undang-Undang Cipta Kerja dan pemutusan hubungan kerja (PHK) yang marak terjadi selama pandemi COVID-19.

Puluhan ribu buruh dikabarkan akan turun memadati depan Kantor Menko Perekonomian dan gedung DPR RI, Selasa (25/8/2020).

"Sampai saat ini kami belum melihat apa strategi pemerintah dan DPR untuk menghindari PHK besar-besaran akibat COVID-19 dan resesi ekonomi. Mereka seolah-olah tutup mata dengan adanya ancaman PHK yang sudah di depan mata, tetapi yang dilakukan justru ngebut membahas omnibus law," kata Presiden KSPI Said Iqbal dalam keterangan tertulisnya yang diterima, Senin (24/8/2020).

Page 213: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

212

Ia menilai omnibus law akan merugikan buruh karena menghapus upah minimum yaitu Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK) dan Upah Minimum Sektoral Kabupaten/Kota (UMSK). Tak hanya itu, regulasi tersebut juga memberlakukan upah per jam di bawah upah minimum, mengurangi nilai pesangon dengan menghilangkan uang penggantian hak dan mengurangi uang penghargaan masa kerja, penggunaan buruh outsourcing dan buruh kontrak seumur hidup untuk semua jenis pekerjaan, waktu kerja yang eksploitatif dan menghapus beberapa jenis hak cuti buruh serta menghapus hak upah saat cuti..

Page 214: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

213

Judul Besok, KSPI gelar demo tolak Omnibus Law dan PHK dampak Covid-19

Nama Media kontan.co.id

Newstrend Omnibus Law

Halaman/URL https://nasional.kontan.co.id/news/besok-kspi-gelar-demo-tolak-omnibus-law-dan-phk-dampak-covid-19

Jurnalis Lidya Yuniartha

Tanggal 2020-08-24 16:03:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Negatif

Narasumber

negative - Said Iqbal (Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia) Sampai saat ini kami belum melihat apa strategi pemerintah dan DPR untuk menghindari PHK besar-besaran akibat covid-19 dan resesi ekonomi. Mereka seolah-olah tutup mata dengan adanya ancaman PHK yang sudah di depan mata, tetapi yang dilakukan justru ngebut membahas omnibus law

positive - Said Iqbal (Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia) Beberapa provinsi yang akan melakukan aksi antara lain, Jawa Barat di Gedung Sate Bandung, Banten di Serang, Jawa Tengah di Semarang, Jawa Timur di Gedung Grahadi Surabaya

Ringkasan

Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said Iqbal mengatakan puluhan ribu buruh akan menggelar aksi unjuk rasa dalam rangka menolak omnibus law RUU Cipta Kerja dan menolak pemutusan hubungan kerja (PHK) akibat Covid-19.

Aksi unjuk rasa tersebut akan dilaksanakan besok (25/8) di 20 provinsi. Di Jakarta, demo akan dilakukan di Kantor Menko Perekonomian dan DPR.

BESOK, KSPI GELAR DEMO TOLAK OMNIBUS LAW DAN PHK DAMPAK COVID-19

JAKARTA. Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said Iqbal mengatakan puluhan ribu buruh akan menggelar aksi unjuk rasa dalam rangka menolak omnibus law RUU Cipta Kerja dan menolak pemutusan hubungan kerja (PHK) akibat Covid-19. Aksi unjuk rasa tersebut akan dilaksanakan besok (25/8) di 20 provinsi. Di Jakarta, demo akan dilakukan di Kantor Menko Perekonomian dan DPR.

"Sampai saat ini kami belum melihat apa strategi pemerintah dan DPR untuk menghindari PHK besar-besaran akibat covid-19 dan resesi ekonomi. Mereka seolah-olah tutup mata dengan adanya ancaman PHK yang sudah di depan mata, tetapi yang dilakukan justru ngebut membahas omnibus law ," kata Said Iqbal dalam keterangan tertulis, Senin (25/8).

Page 215: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

214

Said berpendapat, RUU Cipta Kerja akan merugikan buruh karena menghapus upah minimum yaitu UMK dan UMSK dan memberlakukan upah per jam di bawah upah minimum.

Tak hanya itu, dia juga menilai aturan ini akan mengurangi nilai pesangon dengan menghilangkan uang penggantian hak dan mengurangi uang penghargaan masa kerja, penggunaan buruh outsourcing dan buruh kontrak seumur hidup untuk semua jenis pekerjaan, waktu kerja yang eksploitatif dan menghapus beberapa jenis hak cuti buruh serta menghapus hak upah saat cuti.

Adanya aturan ini juga dianggap akan mempermudah masuknya Tenaga Kerja Asing (TKA) buruh kasar di Indonesia tanpa izin tertulis menteri, mereduksi jaminan kesehatan dan pensiun buruh dengan sistem outsourcing seumur hidup, mudahnya PHK sewenang wenang tanpa izin pengadilan perburuhan, menghapus beberapa hak perlindungan bagi pekerja perempuan, dan hilangnya beberapa sanksi pidana untuk pengusaha ketika tidak membayar upah minimum dan hak buruh lainnya.

Melihat berbagai alasan tersebut, KSPI pun meminta agar pembahasan omnibus law dihentikan dan meminta pemerintah dan DPR fokus menyelesaikan permasalahan yang terjadi sebagai dampak covid-19.

Demo yang dilakukan di 20 provinsi tersebut pun mengusung isu yang sama. "Beberapa provinsi yang akan melakukan aksi antara lain, Jawa Barat di Gedung Sate Bandung, Banten di Serang, Jawa Tengah di Semarang, Jawa Timur di Gedung Grahadi Surabaya," kata Said Iqbal.

Ada pula Aceh, Sumatera Barat, Sumatera Utara, Bengkulu, Riau, Batam, Lampung, Banjarmasin, Samarinda, Gorontalo, Makassar, Manado, Kendari, Mataram, Maluku, Ambon, Papua, dan sebagainya.

Page 216: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

215

Judul Catat! Begini cara cek penerimaan BLT buat pekerja bergaji di bawah Rp5 juta

Nama Media kabarbisnis.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://kabarbisnis.com/read/28101644/catat-begini-cara-cek-penerimaan-blt-buat-pekerja-bergaji-di-bawah-rp5-juta

Jurnalis kbc

Tanggal 2020-08-24 15:48:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 7.500.000

News Value Rp 22.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

Ringkasan

Pemerintah memastikan untuk mencairkan dana bantuan tunai (BLT) berupa subsidi upah kepada pekerja bergaji di bawah Rp5 juta.

Bantuan rencananya dicairkan mulai Selasa (25/8/2020) besok dan akan diberikan kepada pekerja formal yang terdaftar menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan (BP Jamsostek).

CATAT! BEGINI CARA CEK PENERIMAAN BLT BUAT PEKERJA BERGAJI DI BAWAH RP5 JUTA

JAKARTA, : Pemerintah memastikan untuk mencairkan dana bantuan tunai (BLT) berupa subsidi upah kepada pekerja bergaji di bawah Rp5 juta.

Bantuan rencananya dicairkan mulai Selasa (25/8/2020) besok dan akan diberikan kepada pekerja formal yang terdaftar menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan (BP Jamsostek).

Total anggaran yang digelontorkan untuk menggelontorkan bantuan ini mencapai Rp37 triliun. Namun demikian, tak semua pekerja yang terdaftar berhak menerima bantuan upah tersebut.

Ketua Dewas BPJS Ketenagakerjaan, Guntur Witjaksono mengatakan, untuk mengetahui jika pekerja berhak menerima bantuan Rp600 ribu per bulan ini, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi.

Pertama, pekerja harus tercatat sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan. Peserta aktif merupakan pekerja yang rajin membayar iuran bulanan.

Jika menunggak selama 3 bulan atau lebih, peserta dianggap sebagai peserta tidak aktif. Sehingga, dinyatakan tidak berhak menerima bantuan.

Page 217: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

216

Kedua, pekerja terdaftar dan membayarkan iuran sampai Juni 2020. Artinya, untuk pekerja yang terdaftar setelah 30 Juni 2020, dinyatakan tidak berhak menerima BLT dengan total Rp2,4 juta ini.

Meski pemerintah belum menyajikan daftar penerima, pekerja dapat mengecek status kepesertaan lewat aplikasi telepon pintar BPJSTK Mobile. Peserta dapat mengunduh aplikasi dan meregistrasikan diri.

Setelah terdaftar, pekerja dapat mengecek status kepesertaan masing-masing.

Selain itu, pekerja juga dapat mengecek lewat SMS ke nomor 2757. Namun, peserta harus mendaftarkan diri dengan format: Daftar (spasi) Saldo, diikuti nomor KTP dan tanggal lahur dan nomor peserta.

Pekerja juga dapat langsung mengecek ke situs web resmi di https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/ atau menghubungi via WhatsApp di +62811-9115910 atau +62 855-1500910.

Tak ketinggalan, nomor rekening pekerja yang akan menerima bantuan juga harus terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan.

Pasalnya, sesuai keterangan Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah, bantuan akan ditransfer langsung ke rekening penerima tanpa melalui perusahaan.

Saat ini, BPJS Ketenagakerjaan mengklaim telah mengantongi lebih dari 5 juta nomor rekening pekerja.

Besaran bantuan yang akan diberikan senilai Rp2,4 juta selama empat bulan atau Rp600 ribu per bulan. Pencairan akan dilakukan dua tahap senilai masing-masing Rp1,2 juta.

Pencairan tahap pertama rencananya dilakukan pada akhir Agustus 2020.

kbc 10.

Page 218: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

217

Judul Cek Subsidi UMKM &amp; BLT Upah BPJS Ketenagakerjaan yang Cair Hari Ini

Nama Media tirto.id

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://tirto.id/cek-subsidi-umkm-blt-upah-bpjs-ketenagakerjaan-yang-cair-hari-ini-fZ26

Jurnalis Yantina Debora

Tanggal 2020-08-24 15:43:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Kementerian tenaga kerja Sudah mengeluarkan Permenakernya dan DIPA sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus 2020 ini sudah mulai bisa disalurkan tahap pertamanya

Ringkasan

Bantuan UMKM dan subsidi pekerja anggota BPJS Ketenagakerjaan dengan upah di bawah Rp5 juta mulai disalurkan.

Pemerintah mulai mencairkan bantuan bagi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) tahap kedua dan subsidi upah bagi pekerja anggota BPJS Ketenagakerjaan dengan gaji di bawah Rp5 juta pada Senin (24/8/2020).

CEK SUBSIDI UMKM &AMP; BLT UPAH BPJS KETENAGAKERJAAN YANG CAIR HARI INI

Bantuan UMKM dan subsidi pekerja anggota BPJS Ketenagakerjaan dengan upah di bawah Rp5 juta mulai disalurkan.

Pemerintah mulai mencairkan bantuan bagi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) tahap kedua dan subsidi upah bagi pekerja anggota BPJS Ketenagakerjaan dengan gaji di bawah Rp5 juta pada Senin (24/8/2020).

Bansos bagi UMKM tahap kedua ini diberikan kepada 1 juta penerima. Total dana yang disiapkan mencapai Rp2,4 triliun. BLT UMKM ini memiliki manfaat Rp2,4 juta.

Pada tahap pertama, pemerintah menyalurkan bantuan pada 9,1 juta usaha UMKM dengan anggaran yang sudah masuk Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) adalah Rp22,01 triliun.

Page 219: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

218

Syarat dan kriteria penerima bantuan bantuan UMKM adalah pelaku usaha ultra mikro-mikro atau nasabah yang tidak memiliki kredit di perbankan atau lembaga keuangan.

Kemudian, nasabah perbankan atau lembaga keuangan yang simpanannya di bawah Rp2 juta serta memiliki NIK dan KTP. Pemerintah menargetkan bantuan UMKM ini diterima oleh 12 juta UMKM.

Berikut syarat lengkap penerima program subsidi UMKM: Warga Negara Indonesia; Pelaku usaha mikro; Bukan ASN; Bukan anggota TNI/Polri; Bukan pegawai BUMN/BUMD; Memiliki tabungan dengan nominal di bawah Rp2 juta; Belum pernah atau sedang menerima pinjaman dari perbankan.

Selain UMKM, pemerintah juga mulai menyalurkan subsidi bagi pekerja dengan upah di bawah Rp5 juta.

"Kementerian tenaga kerja Sudah mengeluarkan Permenakernya dan DIPA sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus 2020 ini sudah mulai bisa disalurkan tahap pertamanya," ucap Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dalam rapat bersama Komisi XI DPR RI.

Namun Sri Mulyani tak merinci berapa karyawan yang akan menerima subsidi di tahap pertama ini. Ia hanya memastikan bantuan sejumlah Rp600 ribu per bulan selama 4 bulan sudah dapat mulai ditransfer dengan mekanisme 2 kali penyaluran.

Syarat agar dapat menerima subsidi upah ini yakni merupakan anggota aktif BPJS Ketenagakerjaan yang dibuktikan dengan nomor kartu kepesertaan.

Berdasarkan Peraturan Menteri Ketenagakerjaan RI Nomor 14 Tahun 2020 tentang Pedoman Pemberian Bantuan Pemerintah Berupa Subsidi Gaji/Upah Bagi Pekerja/Buruh dalam Penanganan Dampak Corona Virus Disease 2019 (Covid-19), pekerja yang berhak menerima bantuan sosial ini memiliki kepesertaan hingga Juni 2020.

Berikut syarat yang wajib dipenuhi penerima subsidi upah tersebut, meliputi: Pekerja merupakan Warga Negara Indonesia yang dibuktikan dengan Nomor Induk Kependudukan; Terdaftar sebagai peserta jaminan sosial tenaga kerja yang masih aktif di BPJS Ketenagakerjaan yang dibuktikan dengan nomor kartu kepesertaan: Peserta yang membayar iuran dengan besaran iuran yang dihitung berdasarkan upah di bawah Rp5 juta sesuai upah yang dilaporkan kepada BPJS Ketenagakerjaan; Pekerja/buruh penerima upah; Memiliki rekening bank yang aktif; Tidak termasuk dalam peserta penerima manfaat program kartu Prakerja; Peserta yang terdaftar sebagai peserta aktif di BPJS Ketenagakerjaan sampai dengan bulan Juni 2020.

Subsidi upah ini akan ditransfer langsung ke rekening karyawan yang telah didaftarkan oleh HRD masing-masing melalui https://sipp.bpjsketenagakerjaan.go.id/ .

Pencairan BLT BPJS Ketenagakerjaan Daftar nomor rekening karyawan yang telah didaftarkan oleh HRD dari setiap perusahaan akan diverifikasi dan divalidasi oleh BPJS Ketenagakerjaan. Hal ini dilakukan untuk memastikan bantuan tepat sasaran.

Data yang telah diverifikasi dan divalidasi akan dimasukkan dalam data daftar calon penerima bantuan pemerintah. Data tersebut akan disampaikan oleh BPJS Ketenagakerjaan kepada Menteri dengan melampirkan berita acara dan surat pernyataan mengenai kesesuaian data calon peneliram BLT ini.

Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) menetapkan penerima bantuan pemerintah melalui BPJS Ketenagakerjaan berdasarkan daftar calon penerima bantuan sosial ini.

Page 220: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

219

KPA adalah pejabat pada Direktorat Jenderal Pembinaan Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial Tenaga Kerja yang memperoleh kuasa dari PA untuk melaksanakan sebagian kewenangan dan tanggung jawab penggunaan anggaran pada Direktorat Jenderal Pembinaan Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial Tenaga KerjaKementerian Ketenagakerjaan.

Selanjutnya KPA menyampaikan surat perintah membayar langsung (SPM LS) bantuan pemerintah ini berupa subsidi gaji atau upah kepada Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara berdasarkan penetapan penerima BLT.

Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara akan menyalurkan BLT BPJS Ketenagakerjaa ini melalui Bank Penyalur. Selanjutnya Bank Penyalur akan melakukan pemindah bukuan dana dari Bank Penyalur kepada rekening karyawan yang memiliki upah di bawah Rp5 juta. Anda hanya perlu memastikan HRD apakah nomor rekening Anda telah didaftarkan dan silahkan cek rekening Anda..

Page 221: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

220

Judul Kabar Baik: Sri Mulyani Bakal Kasih Subsidi Gaji Rp 600 Ribu untuk Guru Honorer

Nama Media kumparan.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://kumparan.com/kumparanbisnis/kabar-baik-sri-mulyani-bakal-kasih-subsidi-gaji-rp-600-ribu-untuk-guru-honorer-1u42GfTTKW7

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-24 15:33:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Ada isu guru honorer dimasukkan dalam daftar penerima manfaat, baik yang sudah terdaftar di dalam BPJamsostek, dan saat ini di dalam proses penyempurnaan melalui database di Kemendikbud maupun KemenPAN-RB

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Akan diluncurkan Bapak Presiden pada minggu ini, yaitu bantuan produktif dan subsidi gaji yang sudah disiapkan dalam bentuk DIPA

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insyaallah tanggal 25 Agustus ini

neutral - Agus Susanto (Direktur Utama BPJamsostek) Setelah diverifikasi, yang valid 7.506.549

Ringkasan

Pemerintah akan memperluas penerima subsidi gaji Rp 600.000 per bulan. Selain pada pekerja swasta yang bergaji di bawah Rp 5 juta per bulan, pemerintah juga akan memberikan subsidi upah kepada guru honorer.

KABAR BAIK: SRI MULYANI BAKAL KASIH SUBSIDI GAJI RP 600 RIBU UNTUK GURU HONORER

Create Story Kabar Baik: Sri Mulyani Bakal Kasih Subsidi Gaji Rp 600 Ribu untuk Guru Honorer kumparanBISNIS Konten Redaksi kumparan Pemerintah akan memperluas penerima subsidi gaji Rp 600.000 per bulan. Selain pada pekerja swasta yang bergaji di bawah Rp 5 juta per bulan, pemerintah juga akan memberikan subsidi upah kepada guru honorer.

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan, saat ini pemerintah tengah melakukan proses penyempurnaan data guru honorer , baik di Kemendikbud maupun di KemenPAN-RB.

Page 222: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

221

"Ada isu guru honorer dimasukkan dalam daftar penerima manfaat, baik yang sudah terdaftar di dalam BPJamsostek, dan saat ini di dalam proses penyempurnaan melalui database di Kemendikbud maupun KemenPAN-RB," ujar Sri Mulyani dalam rapat kerja dengan Komisi XI DPR RI, Senin (22/8).

Namun, Sri Mulyani tak merinci lebih lanjut mengenai guru honorer yang akan mendapatkan subsidi upah tersebut.

Dia menjelaskan, subsidi upah bagi pekerja swasta di tahap awal akan dicairkan sebesar Rp 1,2 juta. Rencananya, pencairan akan dilakukan langsung Presiden Jokowi dalam waktu dekat ini.

"Akan diluncurkan Bapak Presiden pada minggu ini, yaitu bantuan produktif dan subsidi gaji yang sudah disiapkan dalam bentuk DIPA," jelasnya.

Sebanyak 15,7 juta pegawai akan mendapatkan subsidi upah Rp 600.000 per bulan. Seluruh pegawai ini merupakan peserta aktif BPJamsostek yang tercatat per akhir Juni 2020. Adapun anggaran yang disiapkan sekitar Rp 37,7 triliun.

Sebelumnya, Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan, Presiden Jokowi akan memimpin peluncuran program tersebut.

"Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insyaallah tanggal 25 Agustus ini," ujar Ida usai menghadiri acara dialog kemerdekaan yang diselenggarakan BP2MI, Minggu (16/8).

Direktur Utama BPJamsostek Agus Susanto mengatakan, pihaknya telah mengumpulkan data rekening sebanyak 13.600.840 per Jumat (21/8) pukul 12.00 WIB. Dari jumlah tersebut, baru sekitar 7.509.549 calon penerima yang nomor rekeningnya sudah tervalidasi .

Menurut Agus, sebagian calon penerima tidak memenuhi kriteria data administrasi. Misalnya NIK tidak valid atau rekening berbeda dengan nama peserta.

"Setelah diverifikasi, yang valid 7.506.549," ungkapnya saat konferensi pers virtual, Jumat (21/8).

Subsidi Gaji Guru Honorer BPJamsostek Sri Mulyani2020 (c) PT Dynamo Media Network Version 1.1.265.

Page 223: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

222

Judul Gaji Tambahan Rp 600 Ribu Siap Ditransfer Akhir Agustus Ini

Nama Media suara.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.suara.com/bisnis/2020/08/24/153145/gaji-tambahan-rp-600-ribu-siap-ditransfer-akhir-agustus-ini

Jurnalis Iwan Supriyatna

Tanggal 2020-08-24 15:31:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) DIPA (Daftar Isian Pelaksana Anggaran) sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus sudah mulai bisa disalurkan tahap pertama

positive - Erick Thohir (Ketua Pelaksana Komite Penanganan Covid-19) Pemerintah telah memiliki program bantuan untuk rakyat miskin dan pekerja yang terdampak pemutusan hubungan kerja melalui Program Kartu Pra Kerja. Tujuan pemerintah menggelontorkan bantuan gaji tambahan ini adalah untuk mendorong konsumsi masyarakat. Hal ini penting untuk menggerakkan perekonomian dan mendorong pemulihan ekonomi dia

positive - Erick Thohir (Ketua Pelaksana Komite Penanganan Covid-19) Program pemulihan ekonomi yang dilaksanakan oleh pemerintah cukup banyak namun saling berkesinambungan, seperti bantuan sosial tunai, bantuan pangan non tunai, program keluarga harapan hingga penyaluran kredit di sektor UMKM, dibutuhkan waktu, data yang akurat serta koordinasi dengan banyak pihak untuk melakukan realisasi bantuan tersebut secara tepat

Ringkasan

Pemerintah memastikan bahwa program bantuan langsung tunai dengan memberikan gaji tambahan sebesar Rp 600 ribu ke para pekerja swasta dengan gaji di bawah Rp 5 juta sudah siap dilakukan pada akhir bulan Agustus ini.

"DIPA (Daftar Isian Pelaksana Anggaran) sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus sudah mulai bisa disalurkan tahap pertama," kata Sri Mulyani saat rapat kerja bersama dengan Komisi XI DPR RI, Senin (24/8/2020).

GAJI TAMBAHAN RP 600 RIBU SIAP DITRANSFER AKHIR AGUSTUS INI

Pemerintah memastikan bahwa program bantuan langsung tunai dengan memberikan gaji tambahan sebesar Rp 600 ribu ke para pekerja swasta dengan gaji di bawah Rp 5 juta sudah siap dilakukan pada akhir bulan Agustus ini.

Page 224: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

223

"DIPA (Daftar Isian Pelaksana Anggaran) sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus sudah mulai bisa disalurkan tahap pertama," kata Sri Mulyani saat rapat kerja bersama dengan Komisi XI DPR RI, Senin (24/8/2020).

Sejauh ini kata dia proses legalitas data penerima manfaat ini tengah difinalisasi oleh pemerintah sebelum dilakukan pertransferan langsung ke nomer rekening masing-masing pekerja.

Pegawai yang berhak mendapatkan bantuan Rp 600 ribu dari pemerintah harus aktif sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan.

Bantuan dana Rp 600 ribu rencananya menyasar pada 15,7 juta pegawai dengan gaji di bawah Rp 5 juta per bulan. Mereka akan diberikan Rp 600 ribu per bulan dengan 2 kali transfer selama 4 bulan sehingga totalnya Rp 2,4 juta.

Menteri BUMN Sekaligus Ketua Pelaksana Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional Erick Thohir berharap program ini diharapkan dapat memulihkan daya beli masyarakat khusus kelas menengah ke bawah.

"Pemerintah telah memiliki program bantuan untuk rakyat miskin dan pekerja yang terdampak pemutusan hubungan kerja melalui Program Kartu Pra Kerja. Tujuan pemerintah menggelontorkan bantuan gaji tambahan ini adalah untuk mendorong konsumsi masyarakat. Hal ini penting untuk menggerakkan perekonomian dan mendorong pemulihan ekonomi dia," jelas dia.

Selanjutnya, tambah Erick, juga dilakukan percepatan penyerapan tenaga kerja melalui proyek-proyek padat karya. Upaya percepatan pemulihan ekonomi ini berjalan beriringan dengan upaya kesehatan dan membangun rasa aman di tengah pandemi ini.

Rasa aman dapat mendorong masyarakat tingkat menengah ke atas untuk mulai berani membelanjakan uang atau tabungannya pada sektor-sektor produktif maupun investasi, dengan begitu diharapkan akan menggerakkan perekonomian di Indonesia.

"Program pemulihan ekonomi yang dilaksanakan oleh pemerintah cukup banyak namun saling berkesinambungan, seperti bantuan sosial tunai, bantuan pangan non tunai, program keluarga harapan hingga penyaluran kredit di sektor UMKM, dibutuhkan waktu, data yang akurat serta koordinasi dengan banyak pihak untuk melakukan realisasi bantuan tersebut secara tepat," tukas dia..

Page 225: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

224

Judul Ada Insentif Rp 2,4 Juta untuk Guru Honorer, Cair Mulai Hari Ini

Nama Media pikiran-rakyat.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.pikiran-rakyat.com/nasional/pr-01686787/ada-insentif-rp-24-juta-untuk-guru-honorer-cair-mulai-hari-ini

Jurnalis Rizki Laelani

Tanggal 2020-08-24 15:25:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Guru honorer yang dimasukkan di dalam mereka yang mendapatkan manfaat ini baik yang sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan maupun yang dalam proses penyempurnaan database di Kemendikbud maupun Kemenpan-RB

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Kementerian Tenaga Kerja sudah mengeluarkan Permenaker-nya dan DIPA sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus ini sudah mulai bisa disalurkan tahap pertamanya

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Mereka terdaftar dalam BPJS Ketenagakerjaan (sampai dengan) Juni 2020 serta telah memiliki nama dan nomor rekening

neutral - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Untuk ini dilakukan transfer langsung dalam dua kali penyaluran. Anggaran yang disiapkan adalah Rp37,87 triliun

Ringkasan

Guru honorer dan pegawai yang bergaji di bawah Rp 5 juta per bulan dikabarkan hari ini akan mendapat bantuan insetif.

Untuk guru honorer , Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati dianggarkan Rp 2,4 juta dalam dua kali pencairan.

ADA INSENTIF RP 2,4 JUTA UNTUK GURU HONORER, CAIR MULAI HARI INI

- Guru honorer dan pegawai yang bergaji di bawah Rp 5 juta per bulan dikabarkan hari ini akan mendapat bantuan insetif.

Untuk guru honorer , Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati dianggarkan Rp 2,4 juta dalam dua kali pencairan.

Page 226: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

225

Guru honorer penerima manfaat insentif tersebut adalah mereka yang terdata dalam BP Jamsostek maupun yang sedang dalam tahap penyempurnaan data di Kemendikbud dan Kementerian PAN RB.

"Guru honorer yang dimasukkan di dalam mereka yang mendapatkan manfaat ini baik yang sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan maupun yang dalam proses penyempurnaan database di Kemendikbud maupun Kemenpan-RB," jelasnya.

Sri Mulyani mengatakan insentif total senilai Rp 2,4 juta diberikan sebanyak Rp600.000 per bulan untuk empat bulan dan akan dibayarkan dalam dua kali penyaluran.

Pemerintah dikabarkan sudah menyalurkan anggaran untuk pekerja yang bergaji di bawah Rp 5 juta per bulan, termasuk untuk guru honorer .

Penyaluran pada Senin, 24 Agutus 2020 ini, dikatakan Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati merupakan tahan pertama.

Penyaluran insentif bagi pekerja dengan upah di bawah Rp 5 juta per bulan akan mulai dilakukan pada hari ini.

"Kementerian Tenaga Kerja sudah mengeluarkan Permenaker-nya dan DIPA sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus ini sudah mulai bisa disalurkan tahap pertamanya," katanya dalam Raker bersama Komisi XI RI di Jakarta pada Senin, 24 Agustus 2020 seperti dikutup dari Antara.

Sri Mulyani menyatakan seluruh persiapan insentif ini telah dilaksanakan mulai dari Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) hingga penerbitan Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker).

Ia menjelaskan insentif akan diberikan kepada 15,7 juta pekerja yang merupakan anggota BPJS Ketenagakerjaan dengan gaji di bawah Rp 5 juta per bulan.

"Mereka terdaftar dalam BPJS Ketenagakerjaan (sampai dengan) Juni 2020 serta telah memiliki nama dan nomor rekening," ujarnya.

Tak hanya itu, ia menyatakan guru honorer juga masuk ke dalam 15,7 juta penerima manfaat senilai total Rp 2,4 juta per orang itu.

"Untuk ini dilakukan transfer langsung dalam dua kali penyaluran. Anggaran yang disiapkan adalah Rp37,87 triliun," ujarnya.***.

Page 227: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

226

Judul Presiden KSPI Konfirmasi Buruh Demo di DPR dan di 20 Provinsi Besok

Nama Media bisnis.com

Newstrend Omnibus Law

Halaman/URL https://ekonomi.bisnis.com/read/20200824/12/1282384/presiden-kspi-konfirmasi-buruh-demo-di-dpr-dan-di-20-provinsi-besok

Jurnalis Newswire

Tanggal 2020-08-24 15:23:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Negatif

Narasumber

neutral - Said Iqbal (Ketua KSPI) Sampai saat ini kami belum melihat apa strategi pemerintah dan DPR untuk menghindari PHK besar-besaran akibat C-19 dan resesi ekonomi

Ringkasan

Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said Iqbal mengonfirmasi bahwa buruh akan melakukan aksi unjuk rasa di 20 provinsi pada Selasa (25/8/2020) terkait penolakan akan Omnibus Law dan pemutusan hubungan kerja akibat Covid-19.

PRESIDEN KSPI KONFIRMASI BURUH DEMO DI DPR DAN DI 20 PROVINSI BESOK

JAKARTA - Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia ( KSPI ) Said Iqbal mengonfirmasi bahwa buruh akan melakukan aksi unjuk rasa di 20 provinsi pada Selasa (25/8/2020) terkait penolakan akan Omnibus Law dan pemutusan hubungan kerja akibat Covid-19.

"Sampai saat ini kami belum melihat apa strategi pemerintah dan DPR untuk menghindari PHK besar-besaran akibat C-19 dan resesi ekonomi," kata Said Iqbal dalam pernyataan di Jakarta pada Senin (24/8/2020).

Penolakan Omnibus Law, menurut Said, dilakukan karena merugikan buruh dengan menghapus Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK) dan Upah Minimum Sektoral Kabupaten/Kota (UMSK) serta pemberlakukan upah per jam.

Selain itu, dia mengklaim undang-undang yang baru itu akan mengurangi nilai pesangon, penggunaan outsourcing dan buruh kontrak dalam jangka waktu tidak dibatasi untuk semua jenis pekerjaan, waktu kerja yang panjang dan penghapusan beberapa jenis hak cuti.

Beberapa hal tersebut menjadi alasan mengapa KSPI meminta agar pembahasan Omnibus Law dihentikan dan pemerintah lebih fokus menyelesaikan dampak dari Covid-19.

Page 228: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

227

Said mengatakan selain di Kantor Kemenko Perekonomian dan DPR RI di Jakarta, aksi buruh juga akan dilakukan di 20 provinsi pada 25 Agustus 2020.

Beberapa provinsi yang akan melakukan aksi antara lain di Gedung Sate Bandung di Jawa Barat, Serang di Banten, Semarang di Jawa Tengah, dan Gedung Grahadi Surabaya di Jawa Timur.

Aksi serupa juga akan dilakukan di Aceh, Sumatera Barat, Sumatera Utara, Bengkulu, Riau, Batam, Lampung, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, Gorontalo, Sulawesi Selatan, Sulawesi Utara, Sulawesi Tenggara, Nusa Tenggara Barat, Maluku, Papua, dan sebagainya.

Page 229: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

228

Judul RUU Cipta Kerja, Pemerintah Harus Jamin Perlindungan Hak Buruh

Nama Media sindonews.com

Newstrend Omnibus Law

Halaman/URL https://nasional.sindonews.com/read/142340/15/ruu-cipta-kerja-pemerintah-harus-jamin-perlindungan-hak-buruh-1598256530

Jurnalis Mohammad Atik Fajardin

Tanggal 2020-08-24 15:19:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Hemasari (None) Yang harus dilakukan serikat pekerja itu adalah meminta pemerintah untuk menjamin hak untuk menegosiasikan kesejahteraannya. Sehingga, kesejahteraan pekerja nanti adalah hasil negosiasi bukan dari hasil penetapan pemerintah

positive - Hemasari (None) Memang menjadi kepentingan mutlak bagi serikat pekerja untuk mendukung pemerintah menciptakan banyak lapangan kerja biar pengangguran berkurang, agar si pekerja itu punya bargaining position yang tinggi

Ringkasan

Pertemuan tim perumus Rancangan Undang Undang (RUU) Cipta Kerja terdiri dari DPR dan perwakilan serikat pekerja yang menghasilkan empat poin kesepakatan terkait RUU Cipta Kerja mendapatkan apresiasi dari berbagai kalangan.

RUU CIPTA KERJA, PEMERINTAH HARUS JAMIN PERLINDUNGAN HAK BURUH

- Pertemuan tim perumus Rancangan Undang Undang (RUU) Cipta Kerja terdiri dari DPR dan perwakilan serikat pekerja yang menghasilkan empat poin kesepakatan terkait RUU Cipta Kerja mendapatkan apresiasi dari berbagai kalangan.

"Yang harus dilakukan serikat pekerja itu adalah meminta pemerintah untuk menjamin hak untuk menegosiasikan kesejahteraannya. Sehingga, kesejahteraan pekerja nanti adalah hasil negosiasi bukan dari hasil penetapan pemerintah," kata Hemasari, Senin (24/8/2020).

Hemasari juga menyoroti sikap sejumlah serikat pekerja yang setuju bila pemerintah mendorong kerja-kerja birokrat dan pemerintah baik daerah maupun pusat mendukung langkah-langkah Presiden Joko Widodo untuk memudahkan investai dengan cara memangkas izin dan menghilangkan hambatan investasi di tengah pandemi virus Corona (Covid-19).

Page 230: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

229

Hemasari mengatakan, serikat pekerja tidak bisa anti terhadap investasi dan upaya menciptakan lapangan pekerjaan. Upaya pemerintah mengurangi pengangguran melalui RUU Cipta Kerja harus didukung serikat pekerja.

"Memang menjadi kepentingan mutlak bagi serikat pekerja untuk mendukung pemerintah menciptakan banyak lapangan kerja biar pengangguran berkurang, agar si pekerja itu punya bargaining position yang tinggi," ucap Hemasari.

(maf).

Page 231: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

230

Judul Selasa Besok, Buruh Demo Besar di Jakarta Protes Di-PHK karena COVID-19

Nama Media suara.com

Newstrend Omnibus Law

Halaman/URL https://www.suara.com/news/2020/08/24/151546/selasa-besok-buruh-demo-besar-di-jakarta-protes-di-phk-karena-covid-19

Jurnalis Pebriansyah Ariefana

Tanggal 2020-08-24 15:15:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Negatif

Narasumber

neutral - Said Iqbal (Presiden KSPI) Sampai saat ini kami belum melihat apa strategi pemerintah dan DPR untuk menghindari PHK besar-besaran akibat COVID-19 dan resesi ekonomi

Ringkasan

Ribuan buruh akan demonstrasi besar di Jakarta, Senin (24/7/2020) besok. Demo juga akan dilakukan di 19 provinsin lain.

Demonstrasi itu dilakukan kelompok Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI). Presiden KSPI Said Iqbal mengatakan demonstrasi itu terkait penolakan akan Omnibus Law dan pemutusan hubungan kerja akibat COVID-19.

SELASA BESOK, BURUH DEMO BESAR DI JAKARTA PROTES DI-PHK KARENA COVID-19

Ribuan buruh akan demonstrasi besar di Jakarta, Senin (24/7/2020) besok. Demo juga akan dilakukan di 19 provinsin lain.

Demonstrasi itu dilakukan kelompok Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI). Presiden KSPI Said Iqbal mengatakan demonstrasi itu terkait penolakan akan Omnibus Law dan pemutusan hubungan kerja akibat COVID-19.

"Sampai saat ini kami belum melihat apa strategi pemerintah dan DPR untuk menghindari PHK besar-besaran akibat COVID-19 dan resesi ekonomi," kata Said Iqbal dalam pernyataan di Jakarta pada Senin.

Penolakan Omnibus Law, menurut Said, dilakukan karena merugikan buruh dengan menghapus Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK) dan Upah Minimum Sektoral Kabupaten/Kota (UMSK) serta pemberlakukan upah per jam.

Page 232: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

231

Selain itu, dia mengklaim undang-undang yang baru itu akan mengurangi nilai pesangon, penggunaan outsourcing dan buruh kontrak dalam jangka waktu tidak dibatasi untuk semua jenis pekerjaan, waktu kerja yang panjang dan penghapusan beberapa jenis hak cuti.

Beberapa hal tersebut menjadi alasan mengapa KSPI meminta agar pembahasan Omnibus Law dihentikan dan pemerintah lebih fokus menyelesaikan dampak dari COVID-19.

Said mengatakan selain di Kantor Kemenko Perekonomian dan DPR RI di Jakarta, aksi buruh juga akan dilakukan di 20 provinsi pada 25 Agustus 2020.

Beberapa provinsi yang akan melakukan aksi antara lain di Gedung Sate Bandung di Jawa Barat, Serang di Banten, Semarang di Jawa Tengah, dan Gedung Grahadi Surabaya di Jawa Timur.

Aksi serupa juga akan dilakukan di Aceh, Sumatera Barat, Sumatera Utara, Bengkulu, Riau, Batam, Lampung, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, Gorontalo, Sulawesi Selatan, Sulawesi Utara, Sulawesi Tenggara, Nusa Tenggara Barat, Maluku, Papua, dan sebagainya. (Antara).

Page 233: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

232

Judul Asik, Guru Honorer Juga Terima Subsidi Gaji Rp 2,4 Juta

Nama Media liputan6.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.liputan6.com/bisnis/read/4338201/asik-guru-honorer-juga-terima-subsidi-gaji-rp-24-juta

Jurnalis Liputan6.com

Tanggal 2020-08-24 15:15:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Ada isu guru honorer dimasukkan dalam daftar penerima manfaat, baik yang sudah terdaftar di dalam BP Jamsostek dan saat ini di dalam proses penyempurnaan melalui database di Kemendikbud maupun KemenPAN-RB

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Akan diluncurkan Bapak Presiden pada minggu ini yaitu bantuan produktif dan subsidi gaji yang sudah disiapkan dalam bentuk DIPA

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Untuk dua program baru yang diminta dilakukan dan selama sebulan ini sudah difinalkan

Ringkasan

Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati memastikan guru honorer menjadi salah satu penerima subsidi gaji sebesar Rp 600.000 selama 4 bulan atau sekitar Rp 2,4 juta.

Sejauh ini, pihaknya tengah meminta kepada Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) untuk melakukan pendataan terhadap pegawai honorer yang memenuhi syarat.

ASIK, GURU HONORER JUGA TERIMA SUBSIDI GAJI RP 2,4 JUTA

Jakarta Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati memastikan guru honorer menjadi salah satu penerima subsidi gaji sebesar Rp 600.000 selama 4 bulan atau sekitar Rp 2,4 juta.

Sejauh ini, pihaknya tengah meminta kepada Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) untuk melakukan pendataan terhadap pegawai honorer yang memenuhi syarat.

"Ada isu guru honorer dimasukkan dalam daftar penerima manfaat, baik yang sudah terdaftar di dalam BP Jamsostek dan saat ini di dalam proses penyempurnaan melalui database di

Page 234: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

233

Kemendikbud maupun KemenPAN-RB," jelas Sri Mulyani saat rapat bersama Komisi XI, di DPR RI, Jakarta, Senin (24/8/2020).

Kendati begitu, dirinya tidak menjelaskan berapa jumlah pegawai atau guru honorer yang bakal mendapatkan subsidi gaji tersebut.

Sebelumnya, Sri Mulyani mengatakan pencairan program bantuan subsidi gaji Rp600.000 kepada pegawai bergaji di bawah Rp5 juta per bulan akan cari pada pekan ini.

Adapun peluncuran program bantuan subsidi gaji tersebut nantinya akan dilakukan langsung oleh Presiden Joko Widodo bersamaan dengan bantuan produktif lainnya.

"Akan diluncurkan Bapak Presiden pada minggu ini yaitu bantuan produktif dan subsidi gaji yang sudah disiapkan dalam bentuk DIPA," kata Sri Mulyani.

Dia menjelaskan, pencairan program bantuan untuk pegawai swasta dan bantuan produktif untuk UMKM, sebagai upaya pemerintah dalam mempercepat realisasi anggaran program PEN yang dialokasikan Rp 695,2 triliun. Program bantuan pegawai ini masuk ke klaster sektoral K/L dan pemerintah daerah yang dianggarkan Rp 106,05 triliun.

"Untuk dua program baru yang diminta dilakukan dan selama sebulan ini sudah difinalkan," ujarnya.

Dwi Aditya Putra Merdeka.com " di Liputan6 Pagi SCTV setiap Senin pukul 05.30 WIB, mulai 10 Agustus 2020 BPJS Ketenagakerjaan atau BP Jamsostek telah menghimpun 13.600.840 nomor rekening calon penerima subsidi gaji Rp 2,4 juta. Itu merupakan data terakhir yang didapat pada Jumat, 21 Agustus 2020.

Data tersebut berasal dari 127 bank di Indonesia. Baik Himbara (53 persen), maupun non Himbara (47 persen). Berdasarkan catatan BP Jamsostek per 20 Agustus 2020, rekening bank calon penerima subsidi paling banyak berasal dari Bank Mandiri, yaitu sebanyak 3.019.902 rekening penerima atau sekitar 22 persen.

Adapun rincian untuk bank himbara lainnya, Bank Rakyat Indonesia (BRI) 2.405.829, Bank Negara Indonesia (BNI) 1.751.285, dan Bank Tabungan Negara (BTN) sebanyak 102.639 rekening penerima.

Sebagai catatan, calon penerima subsidi gaji merupakan tenaga kerja dengan upah di bawah Rp 5 juta per bulan yang terdaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan.

Sebelumnya, Direktur Utama BP Jamsostek Agus Susanto menyampaikan, saat ini BP Jamsostek masih melakukan proses validasi untuk 4.216.595 data rekening calon penerima subsidi upah yang sudah didapatkan.

"Kita lakukan proses validasi melalui perbankan. Yang valid 9.332.386. Yang tidak valid yang tidak sesuai catatan bank, salah nama, 51.859. Ini kita kirim balik ke perusahaan untuk diperbaiki," jelasnya dalam sesi teleconference, Jumat (21/8/2020)..

Page 235: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

234

Judul KSPSI DIY minta bantuan subsidi upah jangkau seluruh pekerja

Nama Media antaranews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.antaranews.com/berita/1684950/kspsi-diy-minta-bantuan-subsidi-upah-jangkau-seluruh-pekerja

Jurnalis Luqman Hakim

Tanggal 2020-08-24 15:10:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Irsyad Ade Irawan (Sekjen DPD KSPSI DIY) Kami menuntut subsidi gaji itu diberikan untuk semua buruh

negative - Irsyad Ade Irawan (Sekjen DPD KSPSI DIY) Padahal sesungguhnya perusahaanlah yang wajib mendaftarkan buruh dalam program BPJS Ketenagakerjaan. Bahkan, ada sanksi bagi perusahaan yang melanggar ketentuan tersebut

positive - Irsyad Ade Irawan (Sekjen DPD KSPSI DIY) Semua buruh adalah warga negara yang mengharapkan negara hadir di saat pandemi COVID-19 dengan kewajibannya untuk memberantas virus dan memperbaiki perekonomian buruh

negative - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Subsidi upah diberikan selama empat bulan, diberikan per dua bulan sekali sebesar Rp1,2 juta per dua bulan

Ringkasan

Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Daerah Istimewa Yogyakarta berharap Bantuan Subsidi Upah (BSU) yang akan disalurkan Kementerian Ketenagakerjaan mampu menjangkau pekerja terdampak COVID-19 secara menyeluruh baik yang telah maupun belum terdaftar BPJS Ketenagakerjaan.

KSPSI DIY MINTA BANTUAN SUBSIDI UPAH JANGKAU SELURUH PEKERJA

Yogyakarta - Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Daerah Istimewa Yogyakarta berharap Bantuan Subsidi Upah (BSU) yang akan disalurkan Kementerian Ketenagakerjaan mampu menjangkau pekerja terdampak COVID-19 secara menyeluruh baik yang telah maupun belum terdaftar BPJS Ketenagakerjaan.

"Kami menuntut subsidi gaji itu diberikan untuk semua buruh," kata Sekjen DPD KSPSI DIY Irsyad Ade Irawan saat dihubungi di Yogyakarta, Senin.

Page 236: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

235

Menurut Irsyad, buruh yang telah terdaftar kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan maupun yang belum terdaftar seluruhnya merupakan warga negara Indonesia yang taat membayar pajak serta sama-sama terdampak pandemi COVID-19.

Oleh sebab itu, lanjut dia, seluruh buruh dengan gaji di bawah Rp5 juta per bulan layak mendapatkan bantuan subsidi upah yang rencananya dikucurkan pemerintah Rp600 ribu per bulan untuk pekerja selama empat bulan. Jika bantuan itu hanya ditujukan kepada pekerja yang telah mengikuti program BPJS Ketenagakerjaan, menurut dia, bantuan itu justru bersifat diskriminatif.

"Padahal sesungguhnya perusahaanlah yang wajib mendaftarkan buruh dalam program BPJS Ketenagakerjaan. Bahkan, ada sanksi bagi perusahaan yang melanggar ketentuan tersebut," kata dia.

Irsyad menyebutkan, berdasarkan data dari Bappeda DIY hingga 2019 tercatat dari 902.543 pekerja/buruh di DIY, hanya sejumlah 367.723 buruh/pekerja yang menjadi peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan. Ia juga berharap pemerintah menegakkan peraturan dan memberikan sanksi kepada perusahaan yang tidak mendaftarkan buruh ke dalam program jaminan sosial BPJS ketenagakerjaan dan BPJS kesehatan.

"Semua buruh adalah warga negara yang mengharapkan negara hadir di saat pandemi COVID-19 dengan kewajibannya untuk memberantas virus dan memperbaiki perekonomian buruh," kata dia.

Sebelumnya, Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengatakan pemerintah akan mulai menyalurkan subsidi upah bagi penerima program tersebut pada 25 Agustus 2020. Ia mengatakan anggaran total yang disiapkan untuk program subsidi upah tersebut sebesar Rp37,7 triliun untuk 15 juta lebih pekerja yang menerima upah di bawah Rp5 juta yang merupakan pekerja formal yang mendaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan.

"Subsidi upah diberikan selama empat bulan, diberikan per dua bulan sekali sebesar Rp1,2 juta per dua bulan," kata Menteri Ida Fauziyah. Pewarta: Luqman Hakim Editor: Triono Subagyo COPYRIGHT (c)2020 .

Page 237: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

236

Judul Muhammadiyah Tegas Tolak RUU Ciptaker, Ormas Keagamaan Lain Abu-Abu

Nama Media tirto.id

Newstrend Omnibus Law

Halaman/URL https://tirto.id/muhammadiyah-tegas-tolak-ruu-ciptaker-ormas-keagamaan-lain-abu-abu-fZ2P

Jurnalis Irwan Syambudi

Tanggal 2020-08-24 15:00:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

negative - Busyro Muqoddas (Ketua Pengurus Pusat Muhammadiyah) menolak secara resmi, secara tegas, lugas

neutral - Busyro Muqoddas (Ketua Pengurus Pusat Muhammadiyah) Naskah akademiknya itu amburadul. Amburadulnya pada bangunan filosofi, sosiologis, dan yuridis.

positive - Busyro Muqoddas (Ketua Pengurus Pusat Muhammadiyah) Polisi makin di atas angin, itu nanti akan semakin represif dan over reaktif

neutral - Busyro Muqoddas (Ketua Pengurus Pusat Muhammadiyah) Keduanya tidak ada respons, minimal secara administratif sebagai standar minimal etika birokrasi

negative - Said Aqil Siroj (Ketua Umum PBNU) versi pemerintah, RUU ini untuk menciptakan pekerjaan seluas-luasnya. Tetapi kok malah berpotensi merugikan buruh? Undang-undang itu harus melindungi warga negara. Setiap ada yang merugikan rakyat, saya pastikan akan bela

negative - Mochammad Maksum Machfoedz (Wakil Ketua Umum PBNU) Bukan hasil pembahasan di PBNU. Sama sekali saya tidak pernah klaim bahwa itu suara lembaga PBNU

neutral - Mochammad Maksum Machfoedz (Wakil Ketua Umum PBNU) tidak harus dilanjutkan

neutral - Mochammad Maksum Machfoedz (Wakil Ketua Umum PBNU) tidak harus dilanjutkan.

positive - Henrek Lokra (Sekretaris Eksekutif Bidang Keadilan dan Perdamaian PGI) Minggu depan kami akan sampaikan hasil kajian. Kami akan fokus pada beberapa klaster. Apakah tolak sama sekali, belum sampai pada keputusan itu

neutral - Jhonny Simanjuntak (Koordinator Komisi Hukum PGI) fokus pada penanganan COVID-19 ketimbang seperti kemarin, mengejutkan publik dengan mengesahkan RUU Minerba, misalnya.

positive - Jhonny Simanjuntak (Koordinator Komisi Hukum PGI) Yang bisa menyejahterakan Indonesia adalah rakyatnya sendiri. Investor adalah pembantu yang harus kita kontrol. Tapi

Page 238: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

237

omnibus law RUU Cilaka membuat kita dikontrol investasi dan modal asing. Ide tentang Indonesia sebagai rumah bersama akan kacau dan jadi impian kosong

positive - Anwar Abbas (Sekjen Majelis Ulama Indonesia) Omnibus law tidak boleh lolos menjadi UU tanpa disesuaikan terlebih dahulu dengan jiwa dan semangat dari Pancasila dan UUD 1945 Go to hell buat pertumbuhan dan kemajuan ekonomi kalau itu hanya akan dinikmati oleh segelintir orang sementara rakyat banyak di negeri ini hanya akan mendapat ampas-ampasnya saja

positive - Basri Bermanda (Ketua MUI Bidang Hukum dan Perundang-undangan) Kami lihat yang mana yang dirasa baik dan bermanfaat, tapi mana yang memberi ruang kepada kapitalistik kami tolak. Kami usul diperbaiki

Ringkasan

Sejumlah organisasi keagamaan merespons RUU Cipta Kerja. Ada yang lantang menolak, ada pula yang abu-abu.

Sejumlah organisasi keagamaan merespons Rancangan Undang-Undang Cipta Kerja (Ciptaker, sebelumnya Cipta Lapangan Kerja alias Cilaka). Ada yang bulat menolak, ada pula yang 'abu-abu'.

MUHAMMADIYAH TEGAS TOLAK RUU CIPTAKER, ORMAS KEAGAMAAN LAIN ABU-ABU

Sejumlah organisasi keagamaan merespons RUU Cipta Kerja. Ada yang lantang menolak, ada pula yang abu-abu.

Sejumlah organisasi keagamaan merespons Rancangan Undang-Undang Cipta Kerja (Ciptaker, sebelumnya Cipta Lapangan Kerja alias Cilaka). Ada yang bulat menolak, ada pula yang 'abu-abu'.

Muhammadiyah paling tegas menolak. Ketua Pengurus Pusat Muhammadiyah Busyro Muqoddas mengatakan RUU Ciptaker telah dikaji berkali-kali oleh organisasinya. Dari sana mereka mengambil sikap "menolak secara resmi, secara tegas, lugas," kata Busyro kepada reporter Tirto , Minggu (23/8/2020).

Muhammadiyah mengatakan RUU ini melanggar melanggar prinsip dan etika demokrasi sebab dalam pembahasannya tak pernah melibatkan masyarakat sipil. Naskah akademik RUU tersebut juga dinilai cacat. "Naskah akademiknya itu amburadul. Amburadulnya pada bangunan filosofi, sosiologis, dan yuridis." Pasal-pasalnya juga dinilai mengancam semua aspek kehidupan, keberlangsungan sumber daya alam dalam arti luas, kemudian aspek perizinan yang rawan sogok.

Ribuan pasal dalam RUU tersebut mencakup 11 klaster, yakni Penyederhanaan Perizinan, Persyaratan Investasi, Ketenagakerjaan, Kemudahan, Pemberdayaan, dan Perlindungan UMKM, Kemudahan Berusaha, Dukungan Riset dan Inovasi, Administrasi Pemerintahan, Pengenaan Sanksi, Pengadaan Lahan, Investasi dan Proyek Pemerintah, dan Kawasan Ekonomi.

Muhammadiyah juga khawatir salah satu akibat dari penerapan RUU ini, yaitu sentralisasi kekuasaan ke pemerintah pusat. Hal ini memunculkan potensi kekuasaan yang otoriter dan bisa mengarah ke fasisme, kata Busyro.

Page 239: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

238

Busyro juga menyebut RUU ini berpotensi menimbulkan kemarahan rakyat. Buntutnya polisi akan melakukan tindakan represif. "Polisi makin di atas angin, itu nanti akan semakin represif dan over reaktif," ujarnya.

Atas semua alasan tersebut PP Muhammadiyah telah mengirim surat ke Presiden Joko Widodo dan DPR. Surat tertanggal 8 Juni 2020 itu meminta eksekutif dan legislatif tidak melanjutkan pembahasan dan pengesahan RUU Ciptaker. Namun surat resmi itu tak pernah digubris. "Keduanya tidak ada respons, minimal secara administratif sebagai standar minimal etika birokrasi," kata Busyro.

Ormas Islam lain, Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), memang belum mengambil sikap resmi sebagaimana Muhammadiyah. Namun beberapa kali petinggi organisasi ini telah menyampaikan pernyataan keras.

Ketua Umum PBNU Said Aqil Siroj misalnya, sempat mengatakan, "versi pemerintah, RUU ini untuk menciptakan pekerjaan seluas-luasnya. Tetapi kok malah berpotensi merugikan buruh? Undang-undang itu harus melindungi warga negara. Setiap ada yang merugikan rakyat, saya pastikan akan bela," kata Said saat menerima kunjungan Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI), Konfederasi Serikat Buruh Muslimin Indonesia NU (K-Sarbumusi), Konfederasi Serikat Pekerja Nasional (KSPN), dan Konfederasi Serikat Buruh Sejahtera Indonesia (KSBSI), 27 Februari 2020.

Reporter Tirto menghubungi Sekjen PBNU Helmy Faishal Zaini, Minggu (23/8/2020), untuk bertanya soal sikap resmi PBNU. Ia lantas meminta reporter Tirto menghubungi Ketua Bidang Hukum, Ham dan Perundang-undangan PBNU Robikin Emhas. Robikin juga kemudian menunjuk orang lain. Ia meminta kami menghubungi Wakil Ketua Umum PBNU Mochammad Maksum Machfoedz.

Maksum mengatakan pernyataannya mengenai RUU Ciptaker selama ini hanya merepresentasikan latar belakang akademiknya sebagai guru besar teknik pertanian UGM. Apa-apa yang ia sampaikan tak mewakili PBNU. "Bukan hasil pembahasan di PBNU. Sama sekali saya tidak pernah klaim bahwa itu suara lembaga PBNU," kata Maksum, Minggu (23/8/2020).

Pada April lalu, ia mengatakan RUU Ciptaker ini sarat dengan aneka kezaliman , dan oleh karenanya "tidak harus dilanjutkan." Persekutuan Gereja-Gereja Indonesia (PGI) juga belum menyatakan sikap tegas. Ketua Umum PGI Gumar Gultom merekomendasikan koleganya untuk memberikan pernyataan saat dihubungi reporter Tirto , Senin (24/8/2020).

Sekretaris Eksekutif Bidang Keadilan dan Perdamaian PGI Henrek Lokra mengatakan awalnya mereka telah memberikan penilaian bahwa RUU ini tak memihak masyarakat kecil. Namun, dalam perkembangannya, PGI mendapatkan banyak masukan baru. Oleh karena itu mereka lakukan kajian lagi.

"Minggu depan kami akan sampaikan hasil kajian. Kami akan fokus pada beberapa klaster. Apakah tolak sama sekali, belum sampai pada keputusan itu," kata dia kepada reporter Tirto.

Meski demikian, ia menegaskan saat ini sebaiknya pemerintah "fokus pada penanganan COVID-19 ketimbang seperti kemarin, mengejutkan publik dengan mengesahkan RUU Minerba, misalnya." Sebelumnya, 16 Juli 2020 lalu, Koordinator Komisi Hukum PGI Jhonny Simanjuntak menyatakan menolak RUU tersebut. Jhonny menyebut RUU Ciptaker sebagai instrumen imperialis dan neokolonialis dalam menaklukkan sumber daya alam, tanah air, dan manusia Indonesia. Untuk menggagalkannya, asosiasi pendeta seluruh Indonesia menggalang penolakan di daerah-daerah.

"Yang bisa menyejahterakan Indonesia adalah rakyatnya sendiri. Investor adalah pembantu yang harus kita kontrol. Tapi omnibus law RUU Cilaka membuat kita dikontrol investasi dan

Page 240: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

239

modal asing. Ide tentang Indonesia sebagai rumah bersama akan kacau dan jadi impian kosong," kata Jhonny.

Sekjen Majelis Ulama Indonesia (MUI) Anwar Abbas dalam sejumlah kesempatan juga memberikan pernyataan agar RUU ini dihentikan karena hanya akan melanggengkan ekonomi kapitalistik.

" Omnibus law tidak boleh lolos menjadi UU tanpa disesuaikan terlebih dahulu dengan jiwa dan semangat dari Pancasila dan UUD 1945 [...] Go to hell buat pertumbuhan dan kemajuan ekonomi kalau itu hanya akan dinikmati oleh segelintir orang sementara rakyat banyak di negeri ini hanya akan mendapat ampas-ampasnya saja," kata Anwar pada 19 Juni, seperti dilansir dari Kompas .

Namun saat reporter Tirto menghubungi Anwar, Minggu (23/8/2020), ia menegaskan pernyataan itu bukan sikap MUI.

Ia lantas meminta reporter Tirto untuk menghubungi Ketua MUI Bidang Hukum dan Perundang-undangan Basri Bermanda. Basri, yang bergabung dalam tim kajian RUU Ciptaker MUI, mengatakan dalam RUU ini memang ada hal-hal yang perlu diperbaiki, namun ada sebagian yang patut diapresiasi. Kajian itu lantas disampaikan ke DPR.

"Kami lihat yang mana yang dirasa baik dan bermanfaat, tapi mana yang memberi ruang kepada kapitalistik kami tolak. Kami usul diperbaiki," kata Basri.

Page 241: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

240

Judul Asik, BLT Pekerja Bergaji di Bawah Rp5 Juta Cair Besok

Nama Media minangkabaunews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://minangkabaunews.com/artikel-29100-asik-blt-pekerja-bergaji-di-bawah-rp5-juta-cair-besok.html

Jurnalis Rahmat/CNN Indonesia

Tanggal 2020-08-24 14:51:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 7.500.000

News Value Rp 22.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insyaallah tanggal 25 Agustus ini

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Jadi untuk subsidi bulan September-Oktober akan kami berikan pada akhir Agustus ini. Dan 2 bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp1,2 juta

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Dan alhamdulillah batch 4 sudah memenuhi untuk 800 ribu peserta. Dan sebagaimana arahan Presiden dan pak Menko (Bidang Perekonomian), teman-teman yang di-PHK, dirumahkan, mendapatkan prioritas untuk batch berikutnya

Ringkasan

Bantuan Langsung Tunai (BLT) berupa subsidi gaji/upah kepada pekerja bergaji di bawah Rp5 juta akan cair besok, Selasa (25/8). Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengungkap pemerintah telah mengantongi sekitar 12 juta rekening pekerja calon penerima BLT dari BPJS Ketenagakerjaan.

ASIK, BLT PEKERJA BERGAJI DI BAWAH RP5 JUTA CAIR BESOK

NASIONAL - Bantuan Langsung Tunai (BLT) berupa subsidi gaji/upah kepada pekerja bergaji di bawah Rp5 juta akan cair besok, Selasa (25/8). Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengungkap pemerintah telah mengantongi sekitar 12 juta rekening pekerja calon penerima BLT dari BPJS Ketenagakerjaan.

Ia menyatakan bantuan itu akan secara simbolik disalurkan oleh Presiden Joko Widodo pada 25 Agustus 2020 mendatang.

Page 242: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

241

"Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insyaallah tanggal 25 Agustus ini," ujar Ida dalam keterangan resminya, Minggu (23/8).

Lebih lanjut, Ida menjelaskan subsidi upah tersebut akan diberikan kepada pekerja swasta dan Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri Sipil dengan pendapatan di bawah Rp5 juta.

Selain upah di bawah Rp 5 juta, mereka juga harus tercatat sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

Ida menjelaskan, subsidi upah yang diberikan tersebut sebesar Rp600 ribu selama 4 bulan atau total senilai Rp2,4 juta. Subsidi ini akan diberikan setiap 2 bulan atau setiap pembayaran sebesar Rp1,2 juta.

"Jadi untuk subsidi bulan September-Oktober akan kami berikan pada akhir Agustus ini. Dan 2 bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp1,2 juta," kata dia.

Ida menambahkan bantuan subsidi upah ini diberikan sebagai bentuk penghargaan kepada pekerja dan pemberi kerja yang selama ini menjadi peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

Bagi pekerja yang tidak terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan, dan pekerja yang mengalami PHK karena pandemi covid-19 masih bisa mendapatkan bantuan sosial atau bantuan pemerintah lainnya.

Sebagai contoh adalah pekerja yang ter-PHK atau dirumahkan, Ida menyatakan mereka diprioritaskan untuk masuk dalam program padat karya dan program Kartu Prakerja. Sebagai informasi, program Kartu Prakerja saat ini telah masuk gelombang V.

"Dan alhamdulillah batch 4 sudah memenuhi untuk 800 ribu peserta. Dan sebagaimana arahan Presiden dan pak Menko (Bidang Perekonomian), teman-teman yang di-PHK, dirumahkan, mendapatkan prioritas untuk batch berikutnya," ujar Ida.

Diketahui, pemerintah akan memberikan dana bantuan tunai (BLT) berupa subsidi upah kepada pekerja bergaji di bawah Rp5 juta. Skema bantuan tersebut dianggarkan sebesar Rp37 triliun.

Skema ini akan diberikan kepada pekerja formal yang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan (BP Jamsostek). Namun, tak semua pekerja yang terdaftar berhak menerima bantuan upah tersebut. (Cn).

Page 243: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

242

Judul BLT Pekerja Gaji di Bawah Rp 5 Juta Cair 25 Agustus

Nama Media timesindonesia.co.id

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.timesindonesia.co.id/read/news/292497/blt-pekerja-gaji-di-bawah-rp-5-juta-cair-25-agustus

Jurnalis Redaksi

Tanggal 2020-08-24 14:50:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 10.000.000

News Value Rp 30.000.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziyah (Menaker) Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insyaallah tanggal 25 Agustus ini

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Jadi untuk subsidi bulan September-Oktober akan kami berikan pada akhir Agustus ini. Dan 2 bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp 1,2 juta

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Dan alhamdulillah batch 4 sudah memenuhi untuk 800 ribu peserta. Dan sebagaimana arahan Presiden dan pak Menko (Bidang Perekonomian), teman-teman yang di-PHK, dirumahkan, mendapatkan prioritas untuk batch berikutnya

Ringkasan

Menteri Ketenagakerjaan Republik Indonesia (Menaker RI), Ida Fauziyah mengungkap bahwa pemerintah telah mengantongi sekitar 12 juta rekening pekerja calon penerima BLT berupa subsidi gaji/upah kepada para pekerja yang selama ini punya gaji di bawah Rp 5 juta dari BPJS Ketenagakerjaan.

BLT PEKERJA GAJI DI BAWAH RP 5 JUTA CAIR 25 AGUSTUS

TIMESINDONESIA, JAKARTA - Menteri Ketenagakerjaan Republik Indonesia (Menaker RI), Ida Fauziyah mengungkap bahwa pemerintah telah mengantongi sekitar 12 juta rekening pekerja calon penerima BLT berupa subsidi gaji/upah kepada para pekerja yang selama ini punya gaji di bawah Rp 5 juta .dari BPJS Ketenagakerjaan. Bantuan itu akan disalaurkan secara simbolik disalurkan oleh Presiden RI Jokowi pada 25 Agustus 2020.

"Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insyaallah tanggal 25 Agustus ini," ujar Ida dalam keterangan tertulis yang diterima TIMES Indonesia di Jakarta, Senin (24/8/2020).

Page 244: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

243

Lebih lanjut, Ida menjelaskan subsidi upah tersebut akan diberikan kepada pekerja swasta dan Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri Sipil dengan pendapatan di bawah Rp 5 juta. Selain upah di bawah Rp 5 juta, mereka juga harus tercatat sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan. Ida menjelaskan, subsidi upah yang diberikan tersebut sebesar Rp 600 ribu selama 4 bulan atau total senilai Rp 2,4 juta. Subsidi ini akan diberikan setiap 2 bulan atau setiap pembayaran sebesar Rp 1,2 juta.

"Jadi untuk subsidi bulan September-Oktober akan kami berikan pada akhir Agustus ini. Dan 2 bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp 1,2 juta," kata dia.

Ida menambahkan bantuan subsidi upah ini diberikan sebagai bentuk penghargaan kepada pekerja dan pemberi kerja yang selama ini menjadi peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

Bagi pekerja yang tidak terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan, dan pekerja yang mengalami PHK karena pandemi Covid-19 masih bisa mendapatkan bantuan sosial atau bantuan pemerintah lainnya.

Sebagai contoh adalah pekerja yang ter-PHK atau dirumahkan, Ida menyatakan mereka diprioritaskan untuk masuk dalam program padat karya dan program Kartu Prakerja. Sebagai informasi, program Kartu Prakerja saat ini telah masuk gelombang V.

"Dan alhamdulillah batch 4 sudah memenuhi untuk 800 ribu peserta. Dan sebagaimana arahan Presiden dan pak Menko (Bidang Perekonomian), teman-teman yang di-PHK, dirumahkan, mendapatkan prioritas untuk batch berikutnya," ujar Ida.

Untuk diketahui, sebelumnya pemerintah berencana akan memberikan dana bantuan tunai (BLT) berupa subsidi upah kepada pekerja dengan gaji di bawah Rp 5 juta . Skema bantuan tersebut dianggarkan sebesar Rp 37 triliun. Skema ini akan diberikan kepada pekerja formal yang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan (BP Jamsostek). Namun, tak semua pekerja yang terdaftar berhak menerima bantuan upah tersebut. (*).

Page 245: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

244

Judul Kabar Gembira dari Bu Menkeu Sri Mulyani, Cek Rekening Anda, Guru Honorer Juga Kebagian

Nama Media pikiran-rakyat.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.pikiran-rakyat.com/nasional/pr-01686772/kabar-gembira-dari-bu-menkeu-sri-mulyani-cek-rekening-anda-guru-honorer-juga-kebagian

Jurnalis Rizki Laelani

Tanggal 2020-08-24 14:49:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Kementerian Tenaga Kerja sudah mengeluarkan Permenaker-nya dan DIPA sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus ini sudah mulai bisa disalurkan tahap pertamanya

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Mereka terdaftar dalam BPJS Ketenagakerjaan (sampai dengan) Juni 2020 serta telah memiliki nama dan nomor rekening

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Guru honorer yang dimasukkan di dalam mereka yang mendapatkan manfaat ini baik yang sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan maupun yang dalam proses penyempurnaan database di Kemendikbud maupun Kemenpan-RB

neutral - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Untuk ini dilakukan transfer langsung dalam dua kali penyaluran. Anggaran yang disiapkan adalah Rp37,87 triliun

Ringkasan

Pemerintah dikabarkan sudah menyalurkan anggaran untuk pekerja yang bergaji di bawah Rp 5 juta per bulan, termasuk untuk guru honorer.

Penyaluran pada Senin, 24 Agutus 2020 ini, dikatakan Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati merupakan tahan pertama.

KABAR GEMBIRA DARI BU MENKEU SRI MULYANI, CEK REKENING ANDA, GURU HONORER JUGA KEBAGIAN

- Pemerintah dikabarkan sudah menyalurkan anggaran untuk pekerja yang bergaji di bawah Rp 5 juta per bulan, termasuk untuk guru honorer.

Page 246: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

245

Penyaluran pada Senin, 24 Agutus 2020 ini, dikatakan Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati merupakan tahan pertama.

Penyaluran insentif bagi pekerja dengan upah di bawah Rp 5 juta per bulan akan mulai dilakukan pada hari ini.

"Kementerian Tenaga Kerja sudah mengeluarkan Permenaker-nya dan DIPA sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus ini sudah mulai bisa disalurkan tahap pertamanya," katanya dalam Raker bersama Komisi XI RI di Jakarta pada Senin, 24 Agustus 2020 seperti dikutup dari Antara.

Sri Mulyani menyatakan seluruh persiapan insentif ini telah dilaksanakan mulai dari Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) hingga penerbitan Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker).

Ia menjelaskan insentif akan diberikan kepada 15,7 juta pekerja yang merupakan anggota BPJS Ketenagakerjaan dengan gaji di bawah Rp 5 juta per bulan.

"Mereka terdaftar dalam BPJS Ketenagakerjaan (sampai dengan) Juni 2020 serta telah memiliki nama dan nomor rekening," ujarnya.

Tak hanya itu, ia menyatakan guru honorer juga masuk ke dalam 15,7 juta penerima manfaat senilai total Rp 2,4 juta per orang itu.

Guru honorer penerima manfaat insentif tersebut adalah mereka yang terdata dalam BP Jamsostek maupun yang sedang dalam tahap penyempurnaan data di Kemendikbud dan Kementerian PAN RB.

"Guru honorer yang dimasukkan di dalam mereka yang mendapatkan manfaat ini baik yang sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan maupun yang dalam proses penyempurnaan database di Kemendikbud maupun Kemenpan-RB," jelasnya.

Sri Mulyani mengatakan insentif total senilai Rp 2,4 juta diberikan sebanyak Rp600.000 per bulan untuk empat bulan dan akan dibayarkan dalam dua kali penyaluran.

"Untuk ini dilakukan transfer langsung dalam dua kali penyaluran. Anggaran yang disiapkan adalah Rp37,87 triliun," ujarnya.***.

Page 247: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

246

Judul Cek Buruan Guys! Subsidi Gaji Rp600 Ribu Cair Today

Nama Media wartaekonomi.co.id

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.wartaekonomi.co.id/read300699/cek-buruan-guys-subsidi-gaji-rp600-ribu-cair-today

Jurnalis Redaksi

Tanggal 2020-08-24 14:45:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Angagran Rp37,87 triliun dan sudah dikeluarkan dalam bentuk DIPA (Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran). Bantuan sama, berstandar Rp600 ribu per bulan selama 4 bulan

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Mulai 24 Agustus sudah mulai bisa disalurkan tahap pertama

Ringkasan

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyatakan pihaknya telah mencairkan bantuan subsidi haji selama 4 bulan sebesar Rp2,4 juta atau Rp600 ribu per bulan untuk Tahap Pertama. Ia mengatakan bantuan tersebut diberikan kepada peserta Jamsostek atau BPJS Ketenagakerjaan yang bergaji di bawah Rp5 juta.

CEK BURUAN GUYS! SUBSIDI GAJI RP600 RIBU CAIR TODAY

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyatakan pihaknya telah mencairkan bantuan subsidi haji selama 4 bulan sebesar Rp2,4 juta atau Rp600 ribu per bulan untuk Tahap Pertama. Ia mengatakan bantuan tersebut diberikan kepada peserta Jamsostek atau BPJS Ketenagakerjaan yang bergaji di bawah Rp5 juta.

"Angagran Rp37,87 triliun dan sudah dikeluarkan dalam bentuk DIPA (Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran). Bantuan sama, berstandar Rp600 ribu per bulan selama 4 bulan," katanya, Senin (24/8/2020).

Lanjutnya, ia mengatakan pencairannya dilakukan dua kali dengan transfer rekening langsung. Sambungnya, tahap pertama sudah mulai didistribusikan.

"Mulai 24 Agustus sudah mulai bisa disalurkan tahap pertama," ungkapnya.

Page 248: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

247

Judul Sri Mulyani: Subsidi Gaji untuk Pekerja Cair Pekan Ini

Nama Media tempo.co

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://bisnis.tempo.co/read/1378917/sri-mulyani-subsidi-gaji-untuk-pekerja-cair-pekan-ini

Jurnalis Reporter:

Tanggal 2020-08-24 14:44:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Mulai 24 Agustus sudah mulai bisa disalurkan tahap pertama

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Diluncurkan Bapak Presiden pada minggu ini yaitu bantuan produktif dan subsidi gaji yang sudah disiapkan dalam bentuk DIPA

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Dan Kementerian Ketenagakerjaan sudah keluarkan Permenaker dan DIPA sudah diterbitkan

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Ada issue guru honorer dimasukkan dalam manfaat ini, baik yang sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan dan yang dalam proses penyempurnaan melalui database di Kemendikbud maupun KemenpanRB

Ringkasan

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan insentif bantuan subsidi gaji untuk pekerja dengan pendapatan di bawah Rp 5 juta akan segera cair pada pekan ini. "Mulai 24 Agustus sudah mulai bisa disalurkan tahap pertama," kata Sri Mulyani dalam rapat kerja dengan Komisi XI Dewan Perwakilan Rakyat, Jakarta, Senin, 24 Agustus 2020. Sri Mulyani menjelaskan, insentif tersebut akan diluncurkan langsung oleh Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Bantuan tunai sebesar Rp 600 ribu per pekerja per bulan itu, disalurkan dalam durasi empat bulan.

SRI MULYANI: SUBSIDI GAJI UNTUK PEKERJA CAIR PEKAN INI

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan insentif bantuan subsidi gaji untuk pekerja dengan pendapatan di bawah Rp 5 juta akan segera cair pada pekan ini. "Mulai 24 Agustus sudah mulai bisa disalurkan tahap pertama," kata Sri Mulyani dalam rapat kerja dengan Komisi XI Dewan Perwakilan Rakyat, Jakarta, Senin, 24 Agustus 2020.

Page 249: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

248

Sri Mulyani menjelaskan, insentif tersebut akan diluncurkan langsung oleh Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Bantuan tunai sebesar Rp 600 ribu per pekerja per bulan itu, disalurkan dalam durasi empat bulan.

"Diluncurkan Bapak Presiden pada minggu ini yaitu bantuan produktif dan subsidi gaji yang sudah disiapkan dalam bentuk DIPA," ujar Sri Mulyani.

Dia mengatakan pencairannya dilakukan melalui transfer langsung ke bank dalam dua kali penyaluran. Adapun target sasaran bantuan itu untuk 15,7 juta pekerja dengan anggaran sebesar Rp 37,87 triliun. "Dan Kementerian Ketenagakerjaan sudah keluarkan Permenaker dan DIPA sudah diterbitkan," kata dia.

Lebih jauh Sri Mulyani menyebutkan ada dua kriteria penerima bantuan gaji ini. Pertama, pekerja sudah terdaftar sebagai peserta aktif program BPJS Ketenagakerjaan atau BP Jamsostek per Juni 2020 dengan penghasilan per bulan kurang dari Rp 5 juta.

Kedua, pekerja harus memiliki nomor rekening bank. "Ada issue guru honorer dimasukkan dalam manfaat ini, baik yang sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan dan yang dalam proses penyempurnaan melalui database di Kemendikbud maupun KemenpanRB," ujar Sri Mulyani.

.

Page 250: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

249

Judul Insentif Gaji di Bawah Rp 5 Juta Cair Hari Ini

Nama Media republika.co.id

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://republika.co.id/berita/qfk5du328/insentif-gaji-di-bawah-rp-5-juta-cair-hari-ini

Jurnalis Indira Rezkisari

Tanggal 2020-08-24 14:41:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Kementerian Tenaga Kerja sudah mengeluarkan Permenaker-nya dan DIPA sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus ini sudah mulai bisa disalurkan tahap pertamanya

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Mereka terdaftar dalam BPJS Ketenagakerjaan (sampai dengan) Juni 2020 serta telah memiliki nama dan nomor rekening

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Guru honorer yang dimasukkan di dalam mereka yang mendapatkan manfaat ini baik yang sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan maupun yang dalam proses penyempurnaan database di Kemendikbud maupun Kemenpan-RB

neutral - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Untuk ini dilakukan transfer langsung dalam dua kali penyaluran. Anggaran yang disiapkan adalah Rp 37,87 triliun

Ringkasan

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebutkan tahap pertama penyaluran insentif bagi pekerja dengan upah di bawah Rp 5 juta per bulan akan mulai dilakukan pada Senin (24/8) ini. Insentif akan diberikan kepada 15,7 juta pekerja.

INSENTIF GAJI DI BAWAH RP 5 JUTA CAIR HARI INI

JAKARTA -- Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebutkan tahap pertama penyaluran insentif bagi pekerja dengan upah di bawah Rp 5 juta per bulan akan mulai dilakukan pada Senin (24/8) ini. Insentif akan diberikan kepada 15,7 juta pekerja.

"Kementerian Tenaga Kerja sudah mengeluarkan Permenaker-nya dan DIPA sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus ini sudah mulai bisa disalurkan tahap pertamanya," katanya dalam Raker bersama Komisi XI DPR RI di Jakarta, Senin. Sri Mulyani menyatakan seluruh persiapan

Page 251: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

250

insentif ini telah dilaksanakan mulai dari Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) hingga penerbitan Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker).

Ia menjelaskan insentif akan diberikan kepada 15,7 juta pekerja yang merupakan anggota BPJS Ketenagakerjaan dengan gaji di bawah Rp 5 juta per bulan. "Mereka terdaftar dalam BPJS Ketenagakerjaan (sampai dengan) Juni 2020 serta telah memiliki nama dan nomor rekening," ujarnya.

Tak hanya itu, ia menyatakan guru honorer juga masuk ke dalam 15,7 juta penerima manfaat senilai total Rp 2,4 juta per orang itu.

Guru honorer penerima manfaat insentif tersebut adalah mereka yang terdata dalam BP Jamsostek maupun yang sedang dalam tahap penyempurnaan data di Kemendikbud dan Kementerian PAN RB. "Guru honorer yang dimasukkan di dalam mereka yang mendapatkan manfaat ini baik yang sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan maupun yang dalam proses penyempurnaan database di Kemendikbud maupun Kemenpan-RB," jelasnya.

Sri Mulyani mengatakan insentif total senilai Rp 2,4 juta diberikan sebanyak Rp 600.000 per bulan untuk empat bulan dan akan dibayarkan dalam dua kali penyaluran. "Untuk ini dilakukan transfer langsung dalam dua kali penyaluran. Anggaran yang disiapkan adalah Rp 37,87 triliun," ujarnya..

Page 252: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

251

Judul Sri Mulyani Sebut Subsidi Gaji Sudah Bisa Disalurkan Hari Ini

Nama Media kompas.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://money.kompas.com/read/2020/08/24/143803026/sri-mulyani-sebut-subsidi-gaji-sudah-bisa-disalurkan-hari-ini

Jurnalis Mutia Fauzia

Tanggal 2020-08-24 14:38:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Sri Mulyani In.drawati (Menteri Keuangan) Kementerian Ketenagakerjaan sudah keluarkan Permenaker (Peraturan Menteri Ketenagakerjaan) dan DIPA (daftar isisan penggunaan anggaran) sudah diterbitkan. Sehingga mulai 24 Agustus sudah mulai bisa disalurkan tahap pertama

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Akan diluncurkan presiden pekan ini bantuan produktif dan subsidi gaji yang sudah disiapkan dalam bentuk DIPA

neutral - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Ada isu guru honorer dimasukkan dalam daftar penerima manfaat, baik yang sudah terdaftar di dalam BP Jamsostek dan saat ini di dalam proses penyempurnaan melalui database di Kemendikbud maupun KemenPAN-RB

Ringkasan

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebutkan subsidi gaji sebesar Rp 2,4 juta yang akan disalurkan dua tahap bsia mulai disalurkan hari ini.

Subisidi gaji tersebut ditujukan kepada karyawan atau pegawai dengan gaji di bawah Rp 5 juta yang terdaftar di BP Jamsostek per Juni 2020.

SRI MULYANI SEBUT SUBSIDI GAJI SUDAH BISA DISALURKAN HARI INI

JAKARTA, - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebutkan subsidi gaji sebesar Rp 2,4 juta yang akan disalurkan dua tahap bsia mulai disalurkan hari ini.

Subisidi gaji tersebut ditujukan kepada karyawan atau pegawai dengan gaji di bawah Rp 5 juta yang terdaftar di BP Jamsostek per Juni 2020.

"Kementerian Ketenagakerjaan sudah keluarkan Permenaker (Peraturan Menteri Ketenagakerjaan) dan DIPA (daftar isisan penggunaan anggaran) sudah diterbitkan. Sehingga

Page 253: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

252

mulai 24 Agustus sudah mulai bisa disalurkan tahap pertama," jelas Sri Mulyani ketika melakukan rapat kerja dengan Komisi XI DPR RI, Senin (24/8/2020).

Bendahara Negara itu pun menjelaskan subsidi gaji tersebut bakal disalurkan kepada 15,7 juta pekerja.

Secara keseluruhan, pemerintah mengalokasikan anggaran Rp 37,87 triliun untuk subsidi gaji tersebut.

Sri Mulyani pun mengatakan, Presiden Joko Widodo bakal meluncurkan salah satu program baru dalam Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) tersebut pekan ini.

Peluncuran program subsidi gaji akan dilakukan bersamaan dengan bantuan produktif kepada UMKM.

"Akan diluncurkan presiden pekan ini bantuan produktif dan subsidi gaji yang sudah disiapkan dalam bentuk DIPA," imbuhnya.

Sri Mulyani pun mengatakan, pemerintah saat ini juga sedang mempertimbangkan untuk memasukkan guru honorer ke dalam daftar penerima subsidi gaji tersebut.

Saat ini, proses untuk memasukkan guru honorer sebagai golongan yang akan mendapatkan subsidi gaji tengah disempurnakan melalui database adari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) serta Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB).

"Ada isu guru honorer dimasukkan dalam daftar penerima manfaat, baik yang sudah terdaftar di dalam BP Jamsostek dan saat ini di dalam proses penyempurnaan melalui database di Kemendikbud maupun KemenPAN-RB," kata Sri Mulyani.

.

Page 254: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

253

Judul Menkeu: Insentif pekerja gaji di bawah Rp5 juta cair mulai hari ini

Nama Media jatim.antaranews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://jatim.antaranews.com/berita/409070/menkeu-insentif-pekerja-gaji-di-bawah-rp5-juta-cair-mulai-hari-ini

Jurnalis Slamet Hadi Purnomo

Tanggal 2020-08-24 14:34:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Kementerian Tenaga Kerja sudah mengeluarkan Permenaker-nya dan DIPA sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus ini sudah mulai bisa disalurkan tahap pertamanya

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Mereka terdaftar dalam BPJS Ketenagakerjaan (sampai dengan) Juni 2020 serta telah memiliki nama dan nomor rekening

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Guru honorer yang dimasukkan di dalam mereka yang mendapatkan manfaat ini baik yang sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan maupun yang dalam proses penyempurnaan database di Kemendikbud maupun Kemenpan-RB

neutral - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Untuk ini dilakukan transfer langsung dalam dua kali penyaluran. Anggaran yang disiapkan adalah Rp37,87 triliun

Ringkasan

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebutkan tahap pertama penyaluran insentif bagi pekerja dengan upah di bawah Rp5 juta per bulan akan mulai dilakukan pada Senin (24/8) ini.

"Kementerian Tenaga Kerja sudah mengeluarkan Permenaker-nya dan DIPA sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus ini sudah mulai bisa disalurkan tahap pertamanya," katanya dalam Raker bersama Komisi XI DPR RI di Jakarta, Senin.

MENKEU: INSENTIF PEKERJA GAJI DI BAWAH RP5 JUTA CAIR MULAI HARI INI

Jakarta - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebutkan tahap pertama penyaluran insentif bagi pekerja dengan upah di bawah Rp5 juta per bulan akan mulai dilakukan pada Senin (24/8) ini.

Page 255: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

254

"Kementerian Tenaga Kerja sudah mengeluarkan Permenaker-nya dan DIPA sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus ini sudah mulai bisa disalurkan tahap pertamanya," katanya dalam Raker bersama Komisi XI DPR RI di Jakarta, Senin.

Sri Mulyani menyatakan seluruh persiapan insentif ini telah dilaksanakan mulai dari Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) hingga penerbitan Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker).

Ia menjelaskan insentif akan diberikan kepada 15,7 juta pekerja yang merupakan anggota BPJS Ketenagakerjaan dengan gaji di bawah Rp5 juta per bulan.

"Mereka terdaftar dalam BPJS Ketenagakerjaan (sampai dengan) Juni 2020 serta telah memiliki nama dan nomor rekening," ujarnya.

Tak hanya itu, ia menyatakan guru honorer juga masuk ke dalam 15,7 juta penerima manfaat senilai total Rp2,4 juta per orang itu.

Guru honorer penerima manfaat insentif tersebut adalah mereka yang terdata dalam BP Jamsostek maupun yang sedang dalam tahap penyempurnaan data di Kemendikbud dan Kementerian PAN RB.

"Guru honorer yang dimasukkan di dalam mereka yang mendapatkan manfaat ini baik yang sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan maupun yang dalam proses penyempurnaan database di Kemendikbud maupun Kemenpan-RB," jelasnya.

Sri Mulyani mengatakan insentif total senilai Rp2,4 juta diberikan sebanyak Rp600.000 per bulan untuk empat bulan dan akan dibayarkan dalam dua kali penyaluran.

"Untuk ini dilakukan transfer langsung dalam dua kali penyaluran. Anggaran yang disiapkan adalah Rp37,87 triliun," ujarnya. (*).

Page 256: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

255

Judul Insentif Pekerja Bergaji di Bawah Rp 5 Juta Cair Mulai Hari Ini

Nama Media sinarharapan.co

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.sinarharapan.co/ekonomi/read/22133/insentif_pekerja_bergaji_di_bawah_rp_5_juta_cair_mulai_hari_ini

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-24 14:32:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 7.500.000

News Value Rp 22.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Kementerian Tenaga Kerja sudah mengeluarkan Permenaker-nya dan DIPA sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus ini sudah mulai bisa disalurkan tahap pertamanya

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Mereka terdaftar dalam BPJS Ketenagakerjaan (sampai dengan) Juni 2020 serta telah memiliki nama dan nomor rekening

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Guru honorer yang dimasukkan di dalam mereka yang mendapatkan manfaat ini baik yang sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan maupun yang dalam proses penyempurnaan database di Kemendikbud maupun Kemenpan-RB

neutral - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Untuk ini dilakukan transfer langsung dalam dua kali penyaluran. Anggaran yang disiapkan adalah Rp 37,87 triliun

Ringkasan

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebutkan tahap pertama penyaluran insentif bagi pekerja dengan upah di bawah Rp 5 juta per bulan akan mulai dilakukan pada Senin (24/8/2020) ini.

"Kementerian Tenaga Kerja sudah mengeluarkan Permenaker-nya dan DIPA sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus ini sudah mulai bisa disalurkan tahap pertamanya," katanya dalam Raker bersama Komisi XI DPR RI di Jakarta, Senin (24/8/2020).

Page 257: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

256

INSENTIF PEKERJA BERGAJI DI BAWAH RP 5 JUTA CAIR MULAI HARI INI

JAKARTA - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebutkan tahap pertama penyaluran insentif bagi pekerja dengan upah di bawah Rp 5 juta per bulan akan mulai dilakukan pada Senin (24/8/2020) ini.

"Kementerian Tenaga Kerja sudah mengeluarkan Permenaker-nya dan DIPA sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus ini sudah mulai bisa disalurkan tahap pertamanya," katanya dalam Raker bersama Komisi XI DPR RI di Jakarta, Senin (24/8/2020).

Sri Mulyani menyatakan seluruh persiapan insentif ini telah dilaksanakan mulai dari Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) hingga penerbitan Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker).

Ia menjelaskan insentif akan diberikan kepada 15,7 juta pekerja yang merupakan anggota BPJS Ketenagakerjaan dengan gaji di bawah Rp 5 juta per bulan.

"Mereka terdaftar dalam BPJS Ketenagakerjaan (sampai dengan) Juni 2020 serta telah memiliki nama dan nomor rekening," ujarnya.

Tak hanya itu, ia menyatakan guru honorer juga masuk ke dalam 15,7 juta penerima manfaat senilai total Rp 2,4 juta per orang itu.

Guru honorer penerima manfaat insentif tersebut adalah mereka yang terdata dalam BP Jamsostek maupun yang sedang dalam tahap penyempurnaan data di Kemendikbud dan Kementerian PAN RB.

"Guru honorer yang dimasukkan di dalam mereka yang mendapatkan manfaat ini baik yang sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan maupun yang dalam proses penyempurnaan database di Kemendikbud maupun Kemenpan-RB," jelasnya.

Sri Mulyani mengatakan insentif total senilai Rp 2,4 juta diberikan sebanyak Rp 600.000 per bulan untuk empat bulan dan akan dibayarkan dalam dua kali penyaluran.

"Untuk ini dilakukan transfer langsung dalam dua kali penyaluran. Anggaran yang disiapkan adalah Rp 37,87 triliun," ujarnya.

(E-3).

Page 258: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

257

Judul Insentif Pekerja Gaji di Bawah Rp5 juta Cair Mulai Hari Ini

Nama Media koran-jakarta.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL http://www.koran-jakarta.com/insentif-pekerja-gaji-di-bawah-rp5-juta-cair-mulai-hari-ini/

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-24 14:29:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 10.000.000

News Value Rp 30.000.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Kementerian Tenaga Kerja sudah mengeluarkan Permenaker-nya dan DIPA sudah diterbitkan, sehingga mulai 24 Agustus hari ini sudah bisa disalurkan tahap pertama

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Mereka terdaftar dalam BPJS Ketenagakerjaan sampai dengan Juni 2020 serta telah memiliki nama dan nomor rekening

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Guru honorer yang dimasukkan di dalam penerima manfaat ini baik yang sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan maupun tengah dalam proses penyempurnaan database di Kemendikbud maupun Kemenpan-RB

neutral - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Transfer langsung dalam dua kali penyaluran. Anggaran yang disiapkan 37,87 triliun rupiah

Ringkasan

Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati, menyebutkan tahap pertama penyaluran insentif bagi pekerja dengan upah di bawah 5 juta rupiah mulai cair Senin (24/8) ini.

"Kementerian Tenaga Kerja sudah mengeluarkan Permenaker-nya dan DIPA sudah diterbitkan, sehingga mulai 24 Agustus hari ini sudah bisa disalurkan tahap pertama," katanya dalam Raker bersama Komisi XI DPR di Jakarta, Senin.

INSENTIF PEKERJA GAJI DI BAWAH RP5 JUTA CAIR MULAI HARI INI

JAKARTA - Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati, menyebutkan tahap pertama penyaluran insentif bagi pekerja dengan upah di bawah 5 juta rupiah mulai cair Senin (24/8) ini.

Page 259: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

258

"Kementerian Tenaga Kerja sudah mengeluarkan Permenaker-nya dan DIPA sudah diterbitkan, sehingga mulai 24 Agustus hari ini sudah bisa disalurkan tahap pertama," katanya dalam Raker bersama Komisi XI DPR di Jakarta, Senin.

Sri Mulyani menyatakan, seluruh persiapan insentif telah dilaksanakan mulai dari Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) hingga penerbitan Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker).

Insentif akan diberikan kepada 15,7 juta pekerja anggota BPJS Ketenagakerjaan yang bergaji di bawah 5 juta rupiah.

"Mereka terdaftar dalam BPJS Ketenagakerjaan sampai dengan Juni 2020 serta telah memiliki nama dan nomor rekening," ujarnya. Guru honorer juga masuk ke dalam 15,7 juta penerima manfaat. Tiap pekerja akan menerima total 2,4 juta rupiah.

Guru honorer penerima manfaat insentif tersebut yang terdata dalam BP Jamsostek maupun yang sedang dalam tahap penyempurnaan data di Kemendikbud dan Kementerian PAN RB.

"Guru honorer yang dimasukkan di dalam penerima manfaat ini baik yang sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan maupun tengah dalam proses penyempurnaan database di Kemendikbud maupun Kemenpan-RB," jelasnya.

Insentif 2,4 juta rupiah diberikan bertahap 600.000 rupiah per bulan selama empat bulan. Semua dibayarkan dalam dua kali penyaluran. "Transfer langsung dalam dua kali penyaluran. Anggaran yang disiapkan 37,87 triliun rupiah," ujarnya. wid/Ant/G-1.

Page 260: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

259

Judul Subsidi Gaji Dijadwalkan Cair Besok, Menaker Masih Tunggu Konfirmasi Jokowi

Nama Media kompas.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://money.kompas.com/read/2020/08/24/142727426/subsidi-gaji-dijadwalkan-cair-besok-menaker-masih-tunggu-konfirmasi-jokowi

Jurnalis Ade Miranti Karunia

Tanggal 2020-08-24 14:27:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziyah (Menaker) Masih menunggu konfirmasi beliau (Presiden)

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Mudah-mudahan nanti mulai dari 25 Agustus kami transfer secara langsung ke rekening penerima program

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Datanya sudah mulai mendekati 15 juta. Kalau sudah terdata dan divalidasi dengan baik itu ada 7,4 juta rekening

Ringkasan

Siap-siap bagi 15,7 juta pekerja swasta dengan gaji di bawah Rp 5 juta, akan menerima bantuan subsidi upah (BSU) dari pemerintah yang dijadwalkan pada esok hari (25/8/2020).

Namun, menurut Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah, rencana peluncuran program subsidi gaji masih menantikan kabar persetujuan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang akan memimpin langsung penyaluran tersebut.

SUBSIDI GAJI DIJADWALKAN CAIR BESOK, MENAKER MASIH TUNGGU KONFIRMASI JOKOWI

JAKARTA, - Siap-siap bagi 15,7 juta pekerja swasta dengan gaji di bawah Rp 5 juta, akan menerima bantuan subsidi upah (BSU) dari pemerintah yang dijadwalkan pada esok hari (25/8/2020).

Namun, menurut Menteri Ketenagakerjaan ( Menaker ) Ida Fauziyah, rencana peluncuran program subsidi gaji masih menantikan kabar persetujuan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang akan memimpin langsung penyaluran tersebut.

Page 261: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

260

"Masih menunggu konfirmasi beliau (Presiden)," katanya kepada Kompas.com, Senin (24/8/2020).

Sebelumnya, dirinya menjelaskan, penyaluran subsidi gaji akan disalurkan langsung ke nomor rekening aktif pekerja secara bertahap. Hal ini sesuai persyaratan dari Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker) Nomor 14 Tahun 2020.

"Mudah-mudahan nanti mulai dari 25 Agustus kami transfer secara langsung ke rekening penerima program," ucapnya.

Lebih lanjut kata Ida, saat ini data pekerja yang akan menerima bantuan subsidi sebesar Rp 600.000 per bulan telah mendekati target 15,7 juta orang.

Sementara, data BPJamsostek per 21 Agustus 2020 menyebutkan, jumlah pekerja yang telah memberikan nomor rekeningnya mencapai lebih dari 13,6 juta pekerja.

"Datanya sudah mulai mendekati 15 juta. Kalau sudah terdata dan divalidasi dengan baik itu ada 7,4 juta rekening," ucapnya.

Sebagai informasi, pemerintah telah menganggarkan Rp 37,7 triliun untuk program subsidi pekerja terdampak Covid-19.

Untuk nominal yang akan diterima nantinya ditentukan sejumlah Rp 600.000 per bulan untuk 1 orang pekerja selama 4 bulan. Atau tiap pekerja bisa mendapatkan total Rp 2,4 juta. Adapun skema pencairan atau transfer dana dilakukan 2 bulan sekaligus sebanyak 2 kali..

Page 262: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

261

Judul Menkeu: Insentif pekerja gaji di bawah Rp5 juta cair mulai hari ini

Nama Media antaranews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.antaranews.com/berita/1684838/menkeu-insentif-pekerja-gaji-di-bawah-rp5-juta-cair-mulai-hari-ini

Jurnalis Astrid Faidlatul Habibah

Tanggal 2020-08-24 14:18:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Kementerian Tenaga Kerja sudah mengeluarkan Permenaker-nya dan DIPA sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus ini sudah mulai bisa disalurkan tahap pertamanya

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Mereka terdaftar dalam BPJS Ketenagakerjaan (sampai dengan) Juni 2020 serta telah memiliki nama dan nomor rekening

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Guru honorer yang dimasukkan di dalam mereka yang mendapatkan manfaat ini baik yang sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan maupun yang dalam proses penyempurnaan database di Kemendikbud maupun Kemenpan-RB

neutral - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Untuk ini dilakukan transfer langsung dalam dua kali penyaluran. Anggaran yang disiapkan adalah Rp37,87 triliun

Ringkasan

mulai 24 Agustus ini sudah mulai bisa disalurkan tahap pertamanya Jakarta - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebutkan tahap pertama penyaluran insentif bagi pekerja dengan upah di bawah Rp5 juta per bulan akan mulai dilakukan pada Senin (24/8) ini.

"Kementerian Tenaga Kerja sudah mengeluarkan Permenaker-nya dan DIPA sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus ini sudah mulai bisa disalurkan tahap pertamanya," katanya dalam Raker bersama Komisi XI DPR RI di Jakarta, Senin.

MENKEU: INSENTIF PEKERJA GAJI DI BAWAH RP5 JUTA CAIR MULAI HARI INI

mulai 24 Agustus ini sudah mulai bisa disalurkan tahap pertamanya Jakarta - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebutkan tahap pertama penyaluran insentif bagi pekerja dengan upah di bawah Rp5 juta per bulan akan mulai dilakukan pada Senin (24/8) ini.

Page 263: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

262

"Kementerian Tenaga Kerja sudah mengeluarkan Permenaker-nya dan DIPA sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus ini sudah mulai bisa disalurkan tahap pertamanya," katanya dalam Raker bersama Komisi XI DPR RI di Jakarta, Senin.

Sri Mulyani menyatakan seluruh persiapan insentif ini telah dilaksanakan mulai dari Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) hingga penerbitan Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker).

Ia menjelaskan insentif akan diberikan kepada 15,7 juta pekerja yang merupakan anggota BPJS Ketenagakerjaan dengan gaji di bawah Rp5 juta per bulan.

"Mereka terdaftar dalam BPJS Ketenagakerjaan (sampai dengan) Juni 2020 serta telah memiliki nama dan nomor rekening," ujarnya.

Tak hanya itu, ia menyatakan guru honorer juga masuk ke dalam 15,7 juta penerima manfaat senilai total Rp2,4 juta per orang itu.

Guru honorer penerima manfaat insentif tersebut adalah mereka yang terdata dalam BP Jamsostek maupun yang sedang dalam tahap penyempurnaan data di Kemendikbud dan Kementerian PAN RB.

"Guru honorer yang dimasukkan di dalam mereka yang mendapatkan manfaat ini baik yang sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan maupun yang dalam proses penyempurnaan database di Kemendikbud maupun Kemenpan-RB," jelasnya.

Sri Mulyani mengatakan insentif total senilai Rp2,4 juta diberikan sebanyak Rp600.000 per bulan untuk empat bulan dan akan dibayarkan dalam dua kali penyaluran.

"Untuk ini dilakukan transfer langsung dalam dua kali penyaluran. Anggaran yang disiapkan adalah Rp37,87 triliun," ujarnya.

Pewarta: Astrid Faidlatul Habibah Editor: Subagyo COPYRIGHT (c)2020 .

Page 264: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

263

Judul Besok Bantuan dari Pemerintah untuk Karyawan Swasta Sebesar Rp 600.000 Mulai Cair, Ini Syaratnya

Nama Media tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.tribunnews.com/nasional/2020/08/24/besok-bantuan-dari-pemerintah-untuk-karyawan-swasta-sebesar-rp-600000-mulai-cair-ini-syaratnya

Jurnalis Oktaviani Wahyu Widayanti

Tanggal 2020-08-24 14:17:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Jokowi (Presiden) Untuk yang masih bekerja, juga akan diberikan bantuan, tapi yang ikut dalam BPJS Ketenagakerjaan

Ringkasan

Pada tanggal 25 Agustus 2020 besok, bantuan dari pemerintah untuk karyawan swasta terdampak Covid-19 mulai dapat dicairkan.

Pemerintah memberikan bantuan sebesar Rp 600.000 untuk 4 bulan pada karyawan yang terdampak Covid-19.

BESOK BANTUAN DARI PEMERINTAH UNTUK KARYAWAN SWASTA SEBESAR RP 600.000 MULAI CAIR, INI SYARATNYA

Pada tanggal 25 Agustus 2020 besok, bantuan dari pemerintah untuk karyawan swasta terdampak Covid-19 mulai dapat dicairkan.

Pemerintah memberikan bantuan sebesar Rp 600.000 untuk 4 bulan pada karyawan yang terdampak Covid-19.

Gaji subsidi dari pemerintah tersebut hanya akan diberikan pemerintah kepada karyawan swasta yang terdampak Covid-19.

Bantuan Langsung Tunai (BLT) ini diberikan kepada karyawan swasta dengan upah atau gaji di bawah Rp 5 juta.

Bantuan dari pemerintah ini rencananya akan berjalan selama 4 bulan mendatang.

Page 265: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

264

Presiden Joko Widodo memastikan bahwa pada Agustus 2020 ini, pekerja yang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan akan menerima BLT.

Namun tidak semua pagawai swasta dengan gaji atau upah di bawah 5 juta dapatkan bantuan langsung tunai ini.

Bantuan ini diprioritaskan bagi pekerja swasta dengan gaji di bawah Rp 5 juta yang terdaftar Badan Penyelenggaraan Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan atau BPJAMSOSTEK.

"Untuk yang masih bekerja, juga akan diberikan bantuan, tapi yang ikut dalam BPJS Ketenagakerjaan," kata Jokowi saat mengunjungi Posko Penanganan Covid-19 Jawa Barat di Kodam III/Siliwangi, Bandung, Selasa (11/8/2020) dikutip Tribunnews.com dari Kompas.com .

Rencananya, setiap pekerja akan menerima bantuan dengan total subsidi hingga Rp 2,4 juta.

Dilansir dari Kompas.com , setiap karyawan swasta dengan gaji di bawah Rp 5 juta dan terdampak covid-19 akan mendapat bantuan Rp 600.000 per bulan selama 4 bulan.

Metode penyampaian bantuan dari pemerintah, akan langsung ditransfer ke rekening setiap pekerja dalam dua tahap.

Bantuan akan langsung diberikan per dua bulan ke rekening masing-masing pekerja, agar tidak terjadi penyalahgunaan.

Bank penyalur merupakan Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) yang langsung menyalurkan dana subsidi upah kepada rekening penerima bantuan pemerintah.

Karyawan swasta yang menerima bantuan ini harus terdaftar di Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan sebelumnya dan berpenghasilan di bawah Rp 5 juta.

Berikut Syarat Mendapatkan Subsidi 600.000 dari Pemerintah: - Warga Negara Indonesia yang dibuktikan dengan Nomor Induk Kependudukan - Terdaftar sebagai peserta jaminan sosial tenaga kerja yang masih aktif di BPJS Ketenagakerjaan yang dibuktikan dengan nomor kartu kepesertaan - Peserta yang membayar iuran dengan besaran iuran yang dihitung berdasarkan upah di bawah Rp 5.000.000 sesuai upah yang dilaporkan kepada BPJS Ketenagakerjaan - Pekerja/Buruh penerima upah - Memiliki rekening bank yang aktif - Tidak termasuk dalam peserta penerima manfaat program Kartu Prakerja - Peserta yang terdaftar sebagai peserta aktif di BPJS Ketenagakerjaan sampai dengan bulan Juni 2020.

- Bukan karyawan BUMN dan PNS Cara Mengecek Data Kepesertaan BPJAMSOSTEK : 1. Aplikasi BPJSTK Mobile Aplikasi BPJSTK Mobile dapat diunduh di Android, iOS, dan BlackBerry.

Peserta BPJAMSOSTEK bisa mengunduh aplikasi BPJSTK Mobile secara gratis.

Setelah mengunduh, peserta harus melakukan registrasi terlebih dahulu.

Registrasi tersebut untuk mendapatkan PIN.

Setelah terdaftar dan login, peserta dapat mengetahui status kepesertaan BPJAMSOSTEK.

2. Cek Melalui Laman sso.bpjsketenagakerjaan.go.id Anda bisa mengecek status kepesertaan BPJAMSOSTEK melalui laman resmi sso.bpjsketenagakerjaan.go.id.

3. SMS Ke 2757 Untuk mengecek kepesertaan BPJAMSOSTEK, Anda bisa mengirim pesan SMS ke nomor 2757.

Page 266: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

265

Namun sebelumnya, peserta BPJAMSOSTEK harus mendaftar via SMS dengan mengetik: Daftar(spasi)SALDO#NO_KTP#TGL_LAHIR(DD-MM-YYYY)#NO_PESERTA#EMAIL(bila ada) Kirim ke 2757.

Setelah terdaftar, peserta bisa mengirim pesan dengan format SALDO (spasi) no peserta, lalu kirim ke 2757.

Bagi mereka yang memenuhi syarat, bantuan subsidi akan ditransfer langsung ke rekening pekerja yang telah memenuhi kriteria.

Pekerja tak perlu mendatangi kantor BPJAMSOSTEK.

Bantuan ini akan disalurkan dalam dua tahap. BSU tahap pertama akan disalurkan pada kuartal III 2020.

Sedangkan BSU tahap kedua akan disalurkan pada kuartal IV 2020.

Diperkirakan sekitar 13,8 juta pekerja formal yang memenuhi syarat akan menerima bantuan ini.

Total anggaran yang akan dikeluarkan pemerintah untuk program ini mencapai Rp 33,1 triliun.

(Tribunnews.com/Oktaviani Wahyu Widayanti).

Page 267: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

266

Judul Besok, Serikat Pekerja Kembali Demo Tolak Omnibus Law dan PHK

Nama Media sindonews.com

Newstrend Omnibus Law

Halaman/URL https://nasional.sindonews.com/read/142158/15/besok-serikat-pekerja-kembali-demo-tolak-omnibus-law-dan-phk-1598249329

Jurnalis Faorick Pakpahan

Tanggal 2020-08-24 13:48:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Negatif

Narasumber

negative - Said Iqbal (Presiden KSPI) Sampai saat ini kami belum melihat apa strategi pemerintah dan DPR untuk menghindari PHK besar-besaran akibat COVID-19 dan resesi ekonomi. Mereka seolah-olah tutup mata dengan adanya ancaman PHK yang sudah di depan mata, tetapi yang dilakukan justru ngebut membahas omnibus law

positive - Said Iqbal (Presiden KSPI) Bilamana DPR dan pemerintah tetap memaksa untuk pengesahan RUU Cipta Kerja, bisa saya pastikan, aksi-asi buruh dan elemen masyarakat sipil yang lain akan semakin membesar

Ringkasan

Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) menegaskan akan kembali menggelar demonstrasi menolak omnibus law Rancangan Undang-Undang Cipta Kerja dan pemutusan hubungan kerja (PHK) yang marak terjadi selama pandemi COVID-19. Puluhan ribu buruh dikabarkan akan turun memadati depan Kantor Menko Perekonomian dan gedung DPR RI, Selasa (25/8/2020).

BESOK, SERIKAT PEKERJA KEMBALI DEMO TOLAK OMNIBUS LAW DAN PHK

JAKARTA - Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) menegaskan akan kembali menggelar demonstrasi menolak omnibus law Rancangan Undang-Undang Cipta Kerja dan pemutusan hubungan kerja (PHK) yang marak terjadi selama pandemi COVID-19. Puluhan ribu buruh dikabarkan akan turun memadati depan Kantor Menko Perekonomian dan gedung DPR RI, Selasa (25/8/2020).

"Sampai saat ini kami belum melihat apa strategi pemerintah dan DPR untuk menghindari PHK besar-besaran akibat COVID-19 dan resesi ekonomi. Mereka seolah-olah tutup mata dengan adanya ancaman PHK yang sudah di depan mata, tetapi yang dilakukan justru ngebut membahas

Page 268: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

267

omnibus law," kata Presiden KSPI Said Iqbal dalam keterangan tertulisnya yang diterima SINDOnews, Senin (24/8/2020).

Ia menilai omnibus law akan merugikan buruh karena menghapus upah minimum yaitu Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK) dan Upah Minimum Sektoral Kabupaten/Kota (UMSK). Tak hanya itu, regulasi tersebut juga memberlakukan upah per jam di bawah upah minimum, mengurangi nilai pesangon dengan menghilangkan uang penggantian hak dan mengurangi uang penghargaan masa kerja, penggunaan buruh outsourcing dan buruh kontrak seumur hidup untuk semua jenis pekerjaan, waktu kerja yang eksploitatif dan menghapus beberapa jenis hak cuti buruh serta menghapus hak upah saat cuti.( KSPI Tolak Rencana Penundaan Pembayaran BPJS Ketenagakerjaan ) Omnibus law juga akan mempermudah masuknya TKA buruh kasar di Indonesia tanpa izin tertulis menteri, mereduksi jaminan kesehatan dan pensiun buruh dengan sistem outsourcing seumur hidup, mudahnya PHK sewenang-wenang tanpa izin pengadilan perburuhan, menghapus beberapa hak perlindungan bagi pekerja perempuan, dan hilangnya beberapa sanksi pidana untuk pengusaha ketika tidak membayar upah minimum dan hak buruh lainnya.

Karena itu, KSPI meminta agar pembahasan omnibus law dihentikan. Selanjutnya, pemerintah dan DPR fokus menyelesaikan permasalahan yang terjadi sebagai dampak COVID-19.

Selain di Jakarta, lanjut Said Iqbal, aksi tersebut juga serentak dilakukan di 20 provinsi dengan mengusung isu yang sama. Beberapa provinsi yang akan melakukan aksi antara lain di Gedung Sate Bandung (Jawa Barat), Serang (Banten), Semarang (Jawa Tengah) dan, Gedung Grahadi Surabaya (Jawa Timur).

Aksi serupa juga akan dilakukan di Aceh, Sumatera Barat, Sumatera Utara, Bengkulu, Riau, Batam, Lampung, Banjarmasin, Samarinda, Gorontalo, Makassar, Manado, Kendari, Mataram, Maluku, Ambon, Papua, dan sebagainya.( Buruh Geruduk DPR, Tuntut Hentikan Omnibus Law Cipta Kerja ) "Bilamana DPR dan pemerintah tetap memaksa untuk pengesahan RUU Cipta Kerja, bisa saya pastikan, aksi-asi buruh dan elemen masyarakat sipil yang lain akan semakin membesar," katanya.

(abd).

Page 269: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

268

Judul Guru Honorer Akan Dapat Gaji Tambahan Rp 600 Ribu, Ini Kata Sri Mulyani

Nama Media suara.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.suara.com/bisnis/2020/08/24/132808/guru-honorer-akan-dapat-gaji-tambahan-rp-600-ribu-ini-kata-sri-mulyani

Jurnalis Iwan Supriyatna

Tanggal 2020-08-24 13:28:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Ada issue guru honorer dimasukkan dalam manfaat, baik sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan dan di dalam proses penyempuraan melalui databased di Kemendikbud maupun MenparRB

neutral - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Pemberian kepada 15,7 juta pekerja anggota BPJS Naker dengan pendapatan di bawah Rp 5 juta, (mereka) terdaftar BP Jamsostek per Juni 2020 dan sudah ada nama dan nomer rekening, data kepesertaan BPJS Jamsostek dan instansi terkait sebagai sumber data

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Ini dua kali transfer dan Kemenaker sudah keluarkan Permenaker dan DIPA sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus sudah mulai bisa disalurkan tahap pertama

Ringkasan

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati merespon isu pemberian gaji tambahan kepada guru honorer sebesar Rp 600 ribu per bulan.

"Ada issue guru honorer dimasukkan dalam manfaat, baik sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan dan di dalam proses penyempuraan melalui databased di Kemendikbud maupun MenparRB," kata Sri Mulyani saat rapat kerja bersama dengan Komisi XI DPR RI, Senin (24/8/2020).

GURU HONORER AKAN DAPAT GAJI TAMBAHAN RP 600 RIBU, INI KATA SRI MULYANI

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati merespon isu pemberian gaji tambahan kepada guru honorer sebesar Rp 600 ribu per bulan.

Page 270: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

269

"Ada issue guru honorer dimasukkan dalam manfaat, baik sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan dan di dalam proses penyempuraan melalui databased di Kemendikbud maupun MenparRB," kata Sri Mulyani saat rapat kerja bersama dengan Komisi XI DPR RI, Senin (24/8/2020).

Sejauh ini kata dia proses legalitas data penerima manfaat ini tengah difinalisasi oleh pemerintah sebelum dilakukan pertransferan langsung ke nomer rekening masing-masing pekerja. Pegawai yang berhak mendapatkan bantuan Rp 600 ribu dari pemerintah harus aktif sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan.

Bantuan dana Rp 600 ribu rencananya menyasar pada 15,7 juta pegawai dengan gaji di bawah Rp 5 juta per bulan. Mereka akan diberikan Rp 600 ribu per bulan selama empat bulan sehingga totalnya Rp 2,4 juta.

"Pemberian kepada 15,7 juta pekerja anggota BPJS Naker dengan pendapatan di bawah Rp 5 juta, (mereka) terdaftar BP Jamsostek per Juni 2020 dan sudah ada nama dan nomer rekening, data kepesertaan BPJS Jamsostek dan instansi terkait sebagai sumber data," kata Sri Mulyani.

Total kata mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia ini pemerintah sudah menyiapkan anggaran sebesar Rp 37,87 triliun yang sudah diterbitkan dalam bentuk DIPA dan mulai dilakukan pencairannya pada akhir Agustus ini.

Diharapkan dari program ini daya beli masyarakat bisa terangkat kembali usai lesu akibat hantaman virus corona atau Covid-19.

"Ini dua kali transfer dan Kemenaker sudah keluarkan Permenaker dan DIPA sudah diterbitkan sehingga mulai 24 Agustus sudah mulai bisa disalurkan tahap pertama," pungkas Sri Mulyani.

Page 271: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

270

Judul Sudah Final! Sri Mulyani Sebut Bantuan Rp 600 RIbu Siap Cair

Nama Media detik.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/5144263/sudah-final-sri-mulyani-sebut-bantuan-rp-600-ribu-siap-cair

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-24 13:11:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Akan diluncurkan Bapak Presiden pada minggu ini yaitu bantuan produktif dan subsidi gaji yang sudah disiapkan dalam bentuk DIPA

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Untuk dua program baru yang diminta dilakukan dan selama sebulan ini sudah difinalkan

Ringkasan

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengungkapkan pencairan program bantuan Rp 600 ribu kepada pegawai bergaji di bawah Rp 5 juta per bulan pada pekan ini. Pencairan akan dilakukan langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

SUDAH FINAL! SRI MULYANI SEBUT BANTUAN RP 600 RIBU SIAP CAIR

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengungkapkan pencairan program bantuan Rp 600 ribu kepada pegawai bergaji di bawah Rp 5 juta per bulan pada pekan ini. Pencairan akan dilakukan langsung oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Hal itu diungkapkannya saat rapat kerja (raker) bersama Komisi XI DPR RI membahas perkembangan pemulihan ekonomi nasional (PEN), Senin (24/8/2020).

"Akan diluncurkan Bapak Presiden pada minggu ini yaitu bantuan produktif dan subsidi gaji yang sudah disiapkan dalam bentuk DIPA," kata Sri Mulyani.

Bantuan Rp 600 ribu untuk pegawai ini merupakan program bantuan subsidi upah (BSU) untuk 15,7 juta pegawai. Seluruh pegawai ini merupakan peserta aktif BP Jamsostek yang tercatat per akhir Juni 2020. Adapun anggaran yang disiapkan sekitar Rp 37,7 triliun.

Pencairan program bantuan untuk pegawai swasta dan bantuan produktif untuk UKM, dikatakan Sri Mulyani, sebagai upaya pemerintah dalam mempercepat realisasi anggaran program PEN

Page 272: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

271

yang dialokasikan Rp 695,2 triliun. Program bantuan pegawai ini masuk ke klaster sektoral K/L dan pemerintah daerah yang dianggarkan Rp 106,05 triliun.

"Untuk dua program baru yang diminta dilakukan dan selama sebulan ini sudah difinalkan," ujarnya.

Berdasarkan Permenaker Nomor 14 Tahun 2020, kriteria calon penerima bantuan Rp 600 ribu per bulan ini adalah WNI yang dibuktikan dengan NIK, pekerja atau buruh penerima upah (PU), terdaftar sebagai peserta aktif BP Jamsostek sampai Juni 2020, tenaga kerja aktif yang membayarkan iuran dengan besaran iuran yang dihitung berdasarkan upah di bawah Rp 5 juta sesuai dengan upah terakhir yang dilaporkan pemberi kerja dan tercatat di BP. Terakhir, memiliki rekening aktif di bank. Bantuan ini tidak berlaku untuk pegawai informal.

BP Jamsostek sudah mengantongi 13.600.840 nomor rekening dari 15,7 juta calon penerima bantuan Rp 600 ribu dari pemerintah per tanggal 21 Agustus 2020. Dari proses validasi eksternal terdapat 9.332.386 nomor rekening yang valid dan 51.859 tidak valid, sementara 4.216.595 nomor rekening masih dalam proses validasi.

Dari 9.332.386 nomor rekening yang valid, BP Jamsostek melakukan validasi kriteria sesuai Peraturan Menteri Ketenagakerjaan Nomor 14 Tahun 2020. Tercatat ada 8.177.261 nomor rekening yang valid dan 1.55.125 tidak valid.

Proses validasi pun dilakukan kali ini berdasarkan data ketunggalan. Pada tahap ini BP Jamsostek mendapatkan 7.509.549 nomor rekening yang valid dan 667.712 yang tidak valid.

Pemerintah telah menganggarkan Rp 37,7 triliun untuk program subsidi kepada 15,7 juta pekerja terdampak COVID-19. Untuk nominal yang akan diterima ditentukan sejumlah Rp 600 ribu per bulan untuk 1 orang pekerja selama empat bulan, atau tiap pekerja bisa mendapatkan total Rp 2,4 juta. Adapun skema pencairan atau transfer dana dilakukan 2 bulan sekaligus sebanyak dua kali..

Page 273: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

272

Judul BLT Pekerja Bergaji di Bawah Rp5 Juta Cair Besok

Nama Media pelitariau.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://pelitariau.com/berita/detail/19008/blt-pekerja-bergaji-di-bawah-rp5-juta-cair-besok

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-24 13:03:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 7.500.000

News Value Rp 22.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insyaallah tanggal 25 Agustus ini

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Jadi untuk subsidi bulan September-Oktober akan kami berikan pada akhir Agustus ini. Dan 2 bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp1,2 juta

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Dan alhamdulillah batch 4 sudah memenuhi untuk 800 ribu peserta. Dan sebagaimana arahan Presiden dan pak Menko (Bidang Perekonomian), teman-teman yang di-PHK, dirumahkan, mendapatkan prioritas untuk batch berikutnya

Ringkasan

Bantuan Langsung Tunai (BLT) berupa subsidi gaji/upah kepada pekerja bergaji di bawah Rp5 juta akan cair besok, Selasa (25/8). Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengungkap pemerintah telah mengantongi sekitar 12 juta rekening pekerja calon penerima BLT dari BPJS Ketenagakerjaan.

BLT PEKERJA BERGAJI DI BAWAH RP5 JUTA CAIR BESOK

Jakarta - Bantuan Langsung Tunai (BLT) berupa subsidi gaji/upah kepada pekerja bergaji di bawah Rp5 juta akan cair besok, Selasa (25/8). Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengungkap pemerintah telah mengantongi sekitar 12 juta rekening pekerja calon penerima BLT dari BPJS Ketenagakerjaan.

Ia menyatakan bantuan itu akan secara simbolik disalurkan oleh Presiden Joko Widodo pada 25 Agustus 2020 mendatang.

Page 274: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

273

"Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insyaallah tanggal 25 Agustus ini," ujar Ida dalam keterangan resminya, Minggu (16/8).

Lebih lanjut, Ida menjelaskan subsidi upah tersebut akan diberikan kepada pekerja swasta dan Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri Sipil dengan pendapatan di bawah Rp5 juta.

Selain upah di bawah Rp 5 juta, mereka juga harus tercatat sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

Ida menjelaskan, subsidi upah yang diberikan tersebut sebesar Rp600 ribu selama 4 bulan atau total senilai Rp2,4 juta. Subsidi ini akan diberikan setiap 2 bulan atau setiap pembayaran sebesar Rp1,2 juta.

"Jadi untuk subsidi bulan September-Oktober akan kami berikan pada akhir Agustus ini. Dan 2 bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp1,2 juta," kata dia.

Ida menambahkan bantuan subsidi upah ini diberikan sebagai bentuk penghargaan kepada pekerja dan pemberi kerja yang selama ini menjadi peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

Bagi pekerja yang tidak terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan, dan pekerja yang mengalami PHK karena pandemi covid-19 masih bisa mendapatkan bantuan sosial atau bantuan pemerintah lainnya.

Sebagai contoh adalah pekerja yang ter-PHK atau dirumahkan, Ida menyatakan mereka diprioritaskan untuk masuk dalam program padat karya dan program Kartu Prakerja. Sebagai informasi, program Kartu Prakerja saat ini telah masuk gelombang V.

"Dan alhamdulillah batch 4 sudah memenuhi untuk 800 ribu peserta. Dan sebagaimana arahan Presiden dan pak Menko (Bidang Perekonomian), teman-teman yang di-PHK, dirumahkan, mendapatkan prioritas untuk batch berikutnya," ujar Ida.

Diketahui, pemerintah akan memberikan dana bantuan tunai (BLT) berupa subsidi upah kepada pekerja bergaji di bawah Rp5 juta. Skema bantuan tersebut dianggarkan sebesar Rp37 triliun.

Skema ini akan diberikan kepada pekerja formal yang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan (BP Jamsostek). Namun, tak semua pekerja yang terdaftar berhak menerima bantuan upah tersebut.

cnnindonesia.

Page 275: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

274

Judul 2 Cara Pekerja Bergaji Rp5 Juta Cek Dapat BLT

Nama Media cnnindonesia.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20200824122930-532-538627/2-cara-pekerja-bergaji-rp5-juta-cek-dapat-blt

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-24 13:01:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Ringkasan

Pemerintah akan memberikan dana bantuan tunai ( BLT ) berupa subsidi upah kepada pekerja bergaji di bawah Rp5 juta. Bantuan yang rencananya diberikan mulai Selasa (25/8) ini akan diberikan kepada pekerja formal yang terdaftar menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan ( BP Jamsostek ).

Total anggaran yang digelontorkan untuk menggelontorkan bantuan ini mencapai Rp37 triliun. Namun demikian, tak semua pekerja yang terdaftar berhak menerima bantuan upah tersebut.

2 CARA PEKERJA BERGAJI RP5 JUTA CEK DAPAT BLT

Jakarta - Pemerintah akan memberikan dana bantuan tunai ( BLT ) berupa subsidi upah kepada pekerja bergaji di bawah Rp5 juta. Bantuan yang rencananya diberikan mulai Selasa (25/8) ini akan diberikan kepada pekerja formal yang terdaftar menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan ( BP Jamsostek ).

Total anggaran yang digelontorkan untuk menggelontorkan bantuan ini mencapai Rp37 triliun. Namun demikian, tak semua pekerja yang terdaftar berhak menerima bantuan upah tersebut.

Ketua Dewas BPJS Ketenagakerjaan Guntur Witjaksono menyebut untuk mengetahui jika pekerja berhak menerima bantuan Rp600 ribu per bulan ini, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi.

Pertama , pekerja harus tercatat sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan. Peserta aktif merupakan pekerja yang rajin membayar iuran bulanan.

Jika menunggak selama 3 bulan atau lebih, peserta dianggap sebagai peserta tidak aktif. Sehingga, dinyatakan tidak berhak menerima bantuan.

Kedua , pekerja terdaftar dan membayarkan iuran sampai Juni 2020. Artinya, untuk pekerja yang terdaftar setelah 30 Juni 2020, dinyatakan tidak berhak menerima BLT dengan total Rp2,4 juta ini.

Page 276: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

275

Meski pemerintah belum menyajikan daftar penerima, pekerja dapat mengecek status kepesertaan lewat aplikasi telepon pintar BPJSTK Mobile. Peserta dapat mengunduh aplikasi dan meregistrasikan diri.

Setelah terdaftar, pekerja dapat mengecek status kepesertaan masing-masing.

Selain itu, pekerja juga dapat mengecek lewat SMS ke nomor 2757. Namun, peserta harus mendaftarkan diri dengan format: Daftar (spasi) Saldo, diikuti nomor KTP dan tanggal lahur dan nomor peserta.

Pekerja juga dapat langsung mengecek ke situs web resmi di https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/ atau menghubungi via WhatsApp di +62811-9115910 atau +62 855-1500910.

Tak ketinggalan, nomor rekening pekerja yang akan menerima bantuan juga harus terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan.

Pasalnya, sesuai keterangan Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah, bantuan akan ditransfer langsung ke rekening penerima tanpa melalui perusahaan.

Saat ini, BPJS Ketenagakerjaan mengklaim telah mengantongi lebih dari 5 juta nomor rekening pekerja.

Besaran bantuan yang akan diberikan senilai Rp2,4 juta selama empat bulan atau Rp600 ribu per bulan. Pencairan akan dilakukan dua tahap senilai masing-masing Rp1,2 juta.

Pencairan tahap pertama rencananya dilakukan pada akhir Agustus 2020..

Page 277: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

276

Judul Hore, Subsidi Gaji Rp 2,4 Juta Bagi Pegawai Swasta Cair Pekan Ini

Nama Media liputan6.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.liputan6.com/bisnis/read/4338045/hore-subsidi-gaji-rp-24-juta-bagi-pegawai-swasta-cair-pekan-ini

Jurnalis Liputan6.com

Tanggal 2020-08-24 12:47:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Akan diluncurkan Bapak Presiden pada minggu ini yaitu bantuan produktif dan subsidi gaji yang sudah disiapkan dalam bentuk DIPA

positive - Sri Mulyani Indrawati (Menteri Keuangan) Untuk dua (2) program baru yang diminta dilakukan dan selama sebulan ini sudah difinalkan

neutral - Agus Susanto (Direktur Utama BP Jamsostek) Data terakhir rekening yang masuk ada 13 juta. Tapi masih harus divalidasi dulu (dengan bank)

positive - Agus Susanto (Direktur Utama BP Jamsostek) Tentunya kita akan terus berusaha keras untuk bisa mendapatkan rekening-rekening tersebut

positive - Agus Susanto (Direktur Utama BP Jamsostek) Dari yang tidak valid ada beberapa yang kita drop karena di luar kriteria Kemnaker, jadi benar-benar di luar kriteria Kemnaker. Tapi yang karena NIK (nomor induk kependudukan) tidak valid, namanya berbeda itu dikembalikan ke perusahaan dan dikembalikan lagi

Ringkasan

Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati memastikan pencairan program subsidi gaji Rp 2,4 juta atau Rp 600.000 per bulan kepada pegawai bergaji di bawah Rp 5 juta per bulan akan cari pada pekan ini. Hal itu disampaikannya dalam rapat kerja (raker) bersama Komisi XI DPR di Jakarta.

HORE, SUBSIDI GAJI RP 2,4 JUTA BAGI PEGAWAI SWASTA CAIR PEKAN INI

Jakarta - Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati memastikan pencairan program subsidi gaji Rp 2,4 juta atau Rp 600.000 per bulan kepada pegawai bergaji di bawah Rp 5 juta per bulan akan cari pada pekan ini. Hal itu disampaikannya dalam rapat kerja (raker) bersama Komisi XI DPR di Jakarta.

Page 278: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

277

Sri Mulyani mengungkapkan, peluncuran program bantuan subsidi gaji tersebut nantinya akan dilakukan langsung oleh Presiden Joko Widodo bersamaan dengan bantuan produktif lainnya.

"Akan diluncurkan Bapak Presiden pada minggu ini yaitu bantuan produktif dan subsidi gaji yang sudah disiapkan dalam bentuk DIPA," kata Sri Mulyani, Senin (24/8).

Dia menjelaskan pencairan program bantuan untuk pegawai swasta dan bantuan produktif untuk UMKM, sebagai upaya pemerintah dalam mempercepat realisasi anggaran program PEN yang dialokasikan Rp 695,2 triliun. Program bantuan pegawai ini masuk ke klaster sektoral K/L dan pemerintah daerah yang dianggarkan Rp 106,05 triliun.

"Untuk dua (2) program baru yang diminta dilakukan dan selama sebulan ini sudah difinalkan," ujarnya.

Sebelumnya, Direktur Utama BP Jamsostek, Agus Susanto mengatakan, telah mengumpulkan 13 juta rekening pekerja formal calon penerima subsidi gaji Rp 2,4 juta hingga Rabu (19/8). Pengumpulan rekening itu didapat dari berbagai perusahaan yang telah mengirimkan data pegawai dengan gaji di bawah Rp 5 juta.

"Data terakhir rekening yang masuk ada 13 juta. Tapi masih harus divalidasi dulu (dengan bank)," kata Agus kepada Kamis (20/8).

Agus melanjutkan, BPJS Ketenagakerjaan bakal berupaya sesegera mungkin untuk bisa mengumpulkan target seluruh nomor rekening pekerja calon penerima subsidi gaji Rp 2,4 juta ini, yang total ada sekitar 15,7 juta orang.

"Tentunya kita akan terus berusaha keras untuk bisa mendapatkan rekening-rekening tersebut," ujar dia.

Adapun angka pengumpulan 13 juta rekening pekerja yang dihimpun BP Jamsostek tercatat lebih besar daripada yang dilaporkan pemerintah sebelumnya, yakni sebanyak 12 juta.

Reporter: Dwi Aditya Putra Sumber: Merdeka.com " di Liputan6 Pagi SCTV setiap Senin pukul 05.30 WIB, mulai 10 Agustus 2020 Pemerintah melalui Kementerian Ketenagakerjaan bakal memberikan subsidi gaji sebesar Rp 2,4 juta kepada pekerja swasta yang telah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan (BP JAMSOSTEK) dengan ketentuan penerima subsidi adalah peserta BP JAMSOSTEK yang masih aktif, dengan upah di bawah Rp 5 juta perbulan.

Dengan total anggaran mencapai Rp 37,7 triliun, program ini menyasar 15,7 juta peserta BP JAMSOSTEK.

Mengutip data BP JAMSOSTEK, Sabtu (22/8/2020), sebaran rekening bank penerima subsidi gaji per 20 Agustus 2020, paling banyak di Pulau Jawa. Rinciannya, provinsi terbanyak adalah DKI Jakarta, yakni sebanyak 3.072.814 rekening bank penerima.

Menyusul setelahnya ada Jawa Barat sebanyak 1.958.260 rekening, Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) 1.787.918 rekening, dan Jawa Timur 1.557.200.

Adapun kanwil terbanyak lainnya yakni Kalimantan, dengan 1.096.658 rekening penerima. Kemudian, Sumatra bagian Utara (Sumbagut) sebanyak 608.559 rekening penerima, Sumatera Barat dan Provinsi Riau (Sumbarriau) sebanyak 798.763 rekening penerima dan Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel) sebanyak 626.530 rekening penerima.

Sementara kanwil yang tercatat paling sedikit jumlah penerima subsidi gaji adalah Bali, Nusa Tenggara, Papua (Banuspa), yakni 521.068 rekening penerima.

Page 279: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

278

BPJS Ketenagakerjaan atau BP Jamsostek menyatakan, terdapat 1.155.125 juta nomor rekening yang bakal dihapus dari daftar 15,7 juta pekerja calon penerima subsidi upah atau gaji Rp 2,4 juta.

Direktur Utama BP Jamsostek Agus Susanto mengatakan, sebanyak 1,1 juta rekening peserta tersebut berpotensi dicoret dari daftar penerima subsidi upah, lantaran masih tidak sesuai dengan kriteria yang ditetapkan Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker) Nomor 14 Tahun 2020.

"Dari yang tidak valid ada beberapa yang kita drop karena di luar kriteria Kemnaker, jadi benar-benar di luar kriteria Kemnaker. Tapi yang karena NIK (nomor induk kependudukan) tidak valid, namanya berbeda itu dikembalikan ke perusahaan dan dikembalikan lagi," kata Agus dalam sesi teleconference, Jumat (21/8/2020).

Hingga 21 Agustus 2020, BP Jamsostek disebutnya telah sudah mengantongi 13.600.840 nomor rekening dari total 15,7 juta calon penerima bantuan subsidi upah (BSU).

Berdasarkan proses validasi akhir, ditemukan sebanyak 7.509.549 nomor rekening yang tercatat valid, dan 667.712 yang belum valid.

Deputi Direktur Bidang Project Management BP Jamsostek Ronie Erfianto menuturkan, pihaknya tengah menelusuri 1,1 juta nomor rekening peserta yang dianggap tak valid tersebut.

Hasil penelusuran akan dijadikan keputusan akhir apakah 1,1 juta rekening calon peserta bakal dipastikan cut off atau tidak.

"Jika ditemukan validasi 1,1 juta itu sudah otomatis (tak sesuai kriteria) kita lanjutkan, sehingga mereka tidak berhak mendapatkan bantuan subsidi upah. Jadi itu sudah tegas, jadi yang sifatnya berproses itu masih akan berlanjut dan masih akan kita teruskan," ujar Romie..

Page 280: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

279

Judul 1,1 Juta Rekening Calon Penerima Bantuan Berpotensi Didrop

Nama Media Riau Post

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL Pg1&7

Jurnalis Jpg

Tanggal 2020-08-24 12:42:00

Ukuran 132x216mmk

Warna Hitam/Putih

AD Value Rp 39.600.000

News Value Rp 396.000.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Irvansyah Utoh Banja (Deputi Direktur Hubungan Masyarakat dan Antarlembaga BPJamsostek) Tapi, proses validasi ulang dan konfirmasi masih berlangsung, jadi belum final

positive - Irvansyah Utoh Banja (Deputi Direktur Hubungan Masyarakat dan Antarlembaga BPJamsostek) Jadi, bukan hanya yang dilaporkan dan tercatat di BPJamsostek dengan gaji d i bawah Rp 5 juta

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Mudah-mudahan 25 Agustus bisa ditransfer langsung ke rekening para penerima

Ringkasan

Tidak semua nomor rekening (norek) yang disetor pemberi kerja bakal menerima bantuan subsidi upah (BSU). BP-Jamsostek menemukan sejumlah norek yang tak sesuai ketentuan. Karena itu, norek bermasalah tersebut terancam didrop dan tak akan mendapat bantuan Rp600 ribu.

Dari sekitar 13,6 juta data yang masuk, lebih dari 1 juta (sekitar 1,1 juta) rekening dinyatakan berpotensi tidak valid. Menurut Deputi Direktur Hubungan Masyarakat dan Antar lembaga BPJamsostek Irvansyah Utoh Banja, 1,1 juta rekening tersebut tidak sesuai dengan kriteria yang ditetapkan Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker) Nomor 14 Tahun 2020. "Tapi, proses validasi ulang dan konfirmasi masih berlangsung, jadi belum final," ujarnya.

1,1 JUTA REKENING CALON PENERIMA BANTUAN BERPOTENSI DIDROP

JAKARTA (RP) - Tidak semua nomor rekening (norek) yang disetor pemberi kerja bakal menerima bantuan subsidi upah (BSU). BP-Jamsostek menemukan sejumlah norek yang tak sesuai ketentuan. Karena itu, norek bermasalah tersebut terancam didrop dan tak akan mendapat bantuan Rp600 ribu.

Page 281: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

280

Dari sekitar 13,6 juta data yang masuk, lebih dari 1 juta (sekitar 1,1 juta) rekening dinyatakan berpotensi tidak valid. Menurut Deputi Direktur Hubungan Masyarakat dan Antar lembaga BPJamsostek Irvansyah Utoh Banja, 1,1 juta rekening tersebut tidak sesuai dengan kriteria yang ditetapkan Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker) Nomor 14 Tahun 2020. "Tapi, proses validasi ulang dan konfirmasi masih berlangsung, jadi belum final," ujarnya.

Ada berbagai kriteria yang sedang dikonfirmasi ulang oleh kantor cabang EPJamsostek ke perusahaan atau pemberi kerja. Salah satunya, kemungkinan perusahaan mengirimkan data norek seluruh pegawainya. "Jadi, bukan hanya yang dilaporkan dan tercatat di BPJamsostek dengan gaji d i bawah Rp 5 juta," jelasnya.

Dalam melakukan validasi, BPJamsostek berpatokan pada Permenaker 14/2020. Sesuai regulasi tersebut, penerima bantuan harus memenuhi beberapa syarat Di antaranya, pekerja merupakan WNI, masuk pada kategori pekerja penerima upah (PU), merupakan peserta BPJamsostek yang aktif sampai Juni 2020, dan memiliki upah terakhir di bawah Rp5 juta. Upah Rp5 juta itu harus sesuai dengan data yang dilaporkan perusahaan dan tercatat pada BPTamsostek

Selain mengacu pada kriteria tersebut, terdapat tiga tahapan validasi. Pertama, validasi awal yang dilakukan bersama pihak eksternal, yaitu peifoan-kan. Pada tahap itu, norek yang dikumpulkan BPJamsostek diseleksi berdasar validitasnya. Misalnya, keaktifan dan keabsahan rekening. Pada tahap tersebut, BPJamsostek melakukan validasi bersama setidaknya 127 perbankan.

Kedua, validitas internal atas data kepesertaan yang memenuhi kriteria Permenaker 14/2020. Misalnya, terkait keaktifan kepesertaan, batas maksimal upah yang ditetapkan, dan memastikan calon penerima BSU dari kategori pekerja penerima upah

Terakhir, validasi berdasar nomor induk kependudukan yang disesuaikan dengan kepemilikan rekening. Itu dilakukan untuk meminimalkan kemungkinan penerima bantuan ganda karena yang bersangkutan bekerja di lebih dari satu perusahaan yang berbeda.

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengatakan, hingga 22 Agustus 2020, jumlah rekening pekerja calon penerima BSU yang sudah tervalidasi mencapai 7,4 juta. Penyaluran bakal dilakukan secara bertahap. "Mudah-mudahan 25 Agustus bisa ditransfer langsung ke rekening para penerima," katanya.

Seperti diberitakan, pemerintah telah menganggarkan Rp37,7 triliun untuk program BSU pada pekerja terdampak Covid-19. Penerima bantuan nanti menerima dana Rp600 ribu per bulan selama4 bulan. Pekerja akan menerima dana Rpl,2 juta sebanyak 2 kali.(mia/ clO/oni/jpg)

Page 282: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

281

Page 283: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

282

Judul Siap-siap! Bantuan Rp 600 Ribu Bakal Cair Besok

Nama Media detik.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/5144231/siap-siap-bantuan-rp-600-ribu-bakal-cair-besok

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-24 12:41:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Diupayakan (mulai dikucurkan 25 Agustus), yang penting kami mempersiapkan semuanya

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Kami mempersiapkan agar akhir Agustus ini bisa dilaunching , sehingga subsidi gaji/upah bulan September dan Oktober dapat ditransfer akhir Agustus ini

Ringkasan

Bantuan Rp 600 ribu dari Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) untuk pekerja rencananya akan mulai ditransfer besok, 25 Agustus 2020. Bantuan tersebut menyasar pekerja yang bergaji di bawah Rp 5 juta per bulan.

SIAP-SIAP! BANTUAN RP 600 RIBU BAKAL CAIR BESOK

Bantuan Rp 600 ribu dari Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) untuk pekerja rencananya akan mulai ditransfer besok, 25 Agustus 2020. Bantuan tersebut menyasar pekerja yang bergaji di bawah Rp 5 juta per bulan.

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah membenarkan bahwa pemerintah mengupayakan agar besok bantuan Rp 600 ribu mulai mengucur ke rekening pekerja non PNS dan BUMN.

"Diupayakan (mulai dikucurkan 25 Agustus), yang penting kami mempersiapkan semuanya," kata Ida melalui pesan singkatnya kepada detikcom terkait pencairan bantuan Rp 600 ribu yang dimulai 25 Agustus.

Pihaknya, lanjut dia telah mempersiapkan agar bantuan untuk September dan Oktober tersebut bisa dilaunching Agustus ini. "Kami mempersiapkan agar akhir Agustus ini bisa dilaunching , sehingga subsidi gaji/upah bulan September dan Oktober dapat ditransfer akhir Agustus ini," tambahnya.

Page 284: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

283

Berdasarkan Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker) Nomor 14 Tahun 2020, kriteria calon penerima bantuan Rp 600.000 per bulan ini adalah WNI yang dibuktikan dengan NIK, pekerja atau buruh penerima upah (PU).

Kriteria selanjutnya adalah terdaftar sebagai peserta aktif BP Jamsostek sampai Juni 2020, tenaga kerja aktif yang membayarkan iuran dengan besaran iuran yang dihitung berdasarkan upah di bawah Rp 5 juta sesuai dengan upah terakhir yang dilaporkan pemberi kerja dan tercatat di BP. Terakhir, memiliki rekening aktif di bank.

Kedua, peserta BP Jamsostek yang baru aktif pada Juli 2020 tidak termasuk pekerja yang mendapatkan bantuan Rp 600.000. Meski begitu Agus meminta para peserta BP Jamsostek yang baru aktif tidak berkecil hati..

Page 285: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

284

Judul BLT Pekerja Bergaji di Bawah Rp5 Juta Cair Besok

Nama Media berazam.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.berazam.com/read-1-123829-2020-08-24-blt-pekerja-bergaji-di-bawah-rp5-juta-cair-besok.html

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-24 12:07:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 7.500.000

News Value Rp 22.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insyaallah tanggal 25 Agustus ini

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Jadi untuk subsidi bulan September-Oktober akan kami berikan pada akhir Agustus ini. Dan 2 bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp1,2 juta

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Dan alhamdulillah batch 4 sudah memenuhi untuk 800 ribu peserta. Dan sebagaimana arahan Presiden dan pak Menko (Bidang Perekonomian), teman-teman yang di-PHK, dirumahkan, mendapatkan prioritas untuk batch berikutnya

Ringkasan

Bantuan Langsung Tunai (BLT) berupa subsidi gaji/upah kepada pekerja bergaji di bawah Rp5 juta akan cair besok, Selasa (25/8). Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengungkap pemerintah telah mengantongi sekitar 12 juta rekening pekerja calon penerima BLT dari BPJS Ketenagakerjaan.

BLT PEKERJA BERGAJI DI BAWAH RP5 JUTA CAIR BESOK

Jakarta, berazamcom -- Bantuan Langsung Tunai (BLT) berupa subsidi gaji/upah kepada pekerja bergaji di bawah Rp5 juta akan cair besok, Selasa (25/8). Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengungkap pemerintah telah mengantongi sekitar 12 juta rekening pekerja calon penerima BLT dari BPJS Ketenagakerjaan.

Ia menyatakan bantuan itu akan secara simbolik disalurkan oleh Presiden Joko Widodo pada 25 Agustus 2020 mendatang.

Page 286: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

285

"Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insyaallah tanggal 25 Agustus ini," ujar Ida dalam keterangan resminya, Minggu (16/8).

Lebih lanjut, Ida menjelaskan subsidi upah tersebut akan diberikan kepada pekerja swasta dan Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri Sipil dengan pendapatan di bawah Rp5 juta.

Selain upah di bawah Rp 5 juta, mereka juga harus tercatat sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

Ida menjelaskan, subsidi upah yang diberikan tersebut sebesar Rp600 ribu selama 4 bulan atau total senilai Rp2,4 juta. Subsidi ini akan diberikan setiap 2 bulan atau setiap pembayaran sebesar Rp1,2 juta.

"Jadi untuk subsidi bulan September-Oktober akan kami berikan pada akhir Agustus ini. Dan 2 bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp1,2 juta," kata dia.

Ida menambahkan bantuan subsidi upah ini diberikan sebagai bentuk penghargaan kepada pekerja dan pemberi kerja yang selama ini menjadi peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

Bagi pekerja yang tidak terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan, dan pekerja yang mengalami PHK karena pandemi covid-19 masih bisa mendapatkan bantuan sosial atau bantuan pemerintah lainnya.

Sebagai contoh adalah pekerja yang ter-PHK atau dirumahkan, Ida menyatakan mereka diprioritaskan untuk masuk dalam program padat karya dan program Kartu Prakerja. Sebagai informasi, program Kartu Prakerja saat ini telah masuk gelombang V.

"Dan alhamdulillah batch 4 sudah memenuhi untuk 800 ribu peserta. Dan sebagaimana arahan Presiden dan pak Menko (Bidang Perekonomian), teman-teman yang di-PHK, dirumahkan, mendapatkan prioritas untuk batch berikutnya," ujar Ida.

Diketahui, pemerintah akan memberikan dana bantuan tunai (BLT) berupa subsidi upah kepada pekerja bergaji di bawah Rp5 juta. Skema bantuan tersebut dianggarkan sebesar Rp37 triliun..

Page 287: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

286

Judul BLT Pekerja Bergaji di Bawah Rp5 Juta Cair Besok

Nama Media cnnindonesia.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20200824111708-532-538585/blt-pekerja-bergaji-di-bawah-rp5-juta-cair-besok

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-24 11:40:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insyaallah tanggal 25 Agustus ini

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Jadi untuk subsidi bulan September-Oktober akan kami berikan pada akhir Agustus ini. Dan 2 bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp1,2 juta

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Dan alhamdulillah batch 4 sudah memenuhi untuk 800 ribu peserta. Dan sebagaimana arahan Presiden dan pak Menko (Bidang Perekonomian), teman-teman yang di-PHK, dirumahkan, mendapatkan prioritas untuk batch berikutnya

Ringkasan

Bantuan Langsung Tunai ( BLT ) berupa subsidi gaji /upah kepada pekerja bergaji di bawah Rp5 juta akan cair besok, Selasa (25/8). Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengungkap pemerintah telah mengantongi sekitar 12 juta rekening pekerja calon penerima BLT dari BPJS Ketenagakerjaan.

BLT PEKERJA BERGAJI DI BAWAH RP5 JUTA CAIR BESOK

Jakarta - Bantuan Langsung Tunai ( BLT ) berupa subsidi gaji /upah kepada pekerja bergaji di bawah Rp5 juta akan cair besok, Selasa (25/8). Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengungkap pemerintah telah mengantongi sekitar 12 juta rekening pekerja calon penerima BLT dari BPJS Ketenagakerjaan.

Ia menyatakan bantuan itu akan secara simbolik disalurkan oleh Presiden Joko Widodo pada 25 Agustus 2020 mendatang.

"Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching.

Page 288: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

287

Insyaallah tanggal 25 Agustus ini," ujar Ida dalam keterangan resminya, Minggu (16/8).

Lebih lanjut, Ida menjelaskan subsidi upah tersebut akan diberikan kepada pekerja swasta dan Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri Sipil dengan pendapatan di bawah Rp5 juta.

Selain upah di bawah Rp 5 juta, mereka juga harus tercatat sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

Ida menjelaskan, subsidi upah yang diberikan tersebut sebesar Rp600 ribu selama 4 bulan atau total senilai Rp2,4 juta. Subsidi ini akan diberikan setiap 2 bulan atau setiap pembayaran sebesar Rp1,2 juta.

"Jadi untuk subsidi bulan September-Oktober akan kami berikan pada akhir Agustus ini. Dan 2 bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp1,2 juta," kata dia.

Ida menambahkan bantuan subsidi upah ini diberikan sebagai bentuk penghargaan kepada pekerja dan pemberi kerja yang selama ini menjadi peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

Bagi pekerja yang tidak terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan, dan pekerja yang mengalami PHK karena pandemi covid-19 masih bisa mendapatkan bantuan sosial atau bantuan pemerintah lainnya.

Sebagai contoh adalah pekerja yang ter-PHK atau dirumahkan, Ida menyatakan mereka diprioritaskan untuk masuk dalam program padat karya dan program Kartu Prakerja. Sebagai informasi, program Kartu Prakerja saat ini telah masuk gelombang V.

"Dan alhamdulillah batch 4 sudah memenuhi untuk 800 ribu peserta. Dan sebagaimana arahan Presiden dan pak Menko (Bidang Perekonomian), teman-teman yang di-PHK, dirumahkan, mendapatkan prioritas untuk batch berikutnya," ujar Ida.

Diketahui, pemerintah akan memberikan dana bantuan tunai (BLT) berupa subsidi upah kepada pekerja bergaji di bawah Rp5 juta. Skema bantuan tersebut dianggarkan sebesar Rp37 triliun.

Skema ini akan diberikan kepada pekerja formal yang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan (BP Jamsostek). Namun, tak semua pekerja yang terdaftar berhak menerima bantuan upah tersebut..

Page 289: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

288

Judul bantuan Subsidi Upah,BPJamsostek Lakukan Validasi Berlapis

Nama Media Bisnis Bali

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL Pg1&3

Jurnalis dik

Tanggal 2020-08-24 10:53:00

Ukuran 382x263mmk

Warna Hitam/Putih

AD Value Rp 12.224.000

News Value Rp 36.672.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Agus Susanto (Presiden Republik Indonesia) ucapnya. . Seperti diketahui, pemerintah telah menganggarkan Rp 37,7 triliun untuk program subsidi pekerja terdampak Covid-19. Untuk nominal yang akan diterima nantinya ditentukan sejumlah Rp 600 ribu per bulan untuk 1 orang pekerja selama 4 bulan, atau tiap pekerja bisa mendapatkan total Rp 2,4 juta. . Adapun skema pencairan atau transfer dana dilakukan 2 bulan sekaligus sebanyak 2 kali. Selain validasi yang dilakukan BPJamsostek, pemerintah juga diharapkan melakukan validasi ulang untuk memastikan bantuan ini tepat sasaran. Hal ini dilakukan karena sumber dana BSU ini berasal dari alokasi anggaran dari pemerintah.

positive - Agus Susanto (Direktur Utama BPJamsostek) Bantuan Penerima Subsidi Upah ini merupakan salah satu nilai tambah bagi pekerja yang terdaftar sebagai peserta aktif BPJamsostek, selain mendapatkan perlindungan daririsiko kerja dalam bentuk Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK), Jaminan Hari Tua (JHT), Jaminan Kematian (JKm), dan Jaminan Pensiun (JP)

Ringkasan

BPJamsostek sedang melakukan finalisasi gelombang pertama daftar calon penerima Bantuan Subsidi Upah (BSU) menggunakan kriteria yang ditetapkan pemerintah. menggunakan data kepesertaan BPJamsostek.

Direktur Utama BPJamsostek Agus Susanto menjelaskan, pihaknya terus mengumpulkan data nomor rekening peserta dan secara simultan melakukan validasi atas data yang diterima.

BANTUAN SUBSIDI UPAH,BPJAMSOSTEK LAKUKAN VALIDASI BERLAPIS

BPJamsostek sedang melakukan finalisasi gelombang pertama daftar calon penerima Bantuan Subsidi Upah (BSU) menggunakan kriteria yang ditetapkan pemerintah. menggunakan data kepesertaan BPJamsostek.

Page 290: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

289

Direktur Utama BPJamsostek Agus Susanto menjelaskan, pihaknya terus mengumpulkan data nomor rekening peserta dan secara simultan melakukan validasi atas data yang diterima.

"Kami melakukan validasi secara berlapis untuk memastikan penerima BSU ini nantinya memang memenuhi kriteria yang ditentukan. Tujuannya tidak lain untuk memastikan bantuan ini tepat sasaran dan tidak disalahgunakan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab/' tegas Agus melalui informasi tertulisnya.

Untuk mewujudkan hal tersebut, BPJamsostek menerapkan serangkaian kriteria yang merujuk selain dari Peraturan Menteri Ketenagakerjaan, juga pada kriteria-kriteria normatif lainnya agar dana BSU tepat sasaran.

"Calon penerima program subsidi upah ini sedikitnya berjumlah 15,7 juta pekerja yang merupakan peserta aktif BPJamsostek yang tersebar di berbagai penjuru Indonesia," tukasnya.

Lebih rinci terkait Per-menaker 14/2020, kriteria yang diterapkan antara lain pekerja merupakan Warga Negara Indonesia (WNI), masuk pada kategori pekerja Penerima Upah (PU), merupakan peserta BPJamsostek aktif sampai dengan Juni 2020, dan memiliki upah terakhir di bawah Rp 5 juta sesuai data yang dilaporkan perusahaan dan tercatat pada BPJamsostek.

Selain berpaku pada kriteria tersebut, BPJamsostek juga menerapkan validasi berlapis untuk mengantisipasi kemungkinan dana BSU tidak tepat sasaran.

Terdapat sedikitnya tiga tahapan validasi yang dilakukan. Pertama yaitu validasi awal yang dilakukan bersama pihak eksternal yaitu perbankan. Pada tahap ini, nomor rekening yang telah dikumpulkan oleh BPJamsostek sebanyak lebih dari 13,5 juta nomor rekening diseleksi berdasarkan validitas nomor rekening, seperti keaktifan dan keabsahan nomor rekening.

Pada tahap ini, BPJamsostek melakukan validasi dengan setidaknya 127 perbankan yang ada di Indonesia.

Kedua, pada tahap ini BPJamsostek melakukan validitas internal atas data kepesertaan yang memenuhi kriteria seperti tertera pada Permenaker 14/2020, yakni terkait keaktifan kepesertaan BPJamsostek, batas maksimal upah yang ditetapkan, dan memastikan calon penerima BSU dari kategori pekerja PU.

Ketiga, pada tahap ini, BPJamsostek melakukan validasi berdasarkan atas nomor NIK (Nomor Induk Kepen-dudukan) yang disesuaikan dengan kepemilikan rekening.

Ini dilakukan untuk me-minimalisir kemungkinan terjadinya penerima bantuan ganda karena yang bersangkutan tercatat aktif bekerja di lebih dari satu perusahaan yang berbeda.

"Bantuan Penerima Subsidi Upah ini merupakan salah satu nilai tambah bagi pekerja yang terdaftar sebagai peserta aktif BPJamsostek, selain mendapatkan perlindungan daririsiko kerja dalam bentuk Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK), Jaminan Hari Tua (JHT), Jaminan Kematian (JKm), dan Jaminan Pensiun (JP)," ucapnya.

Seperti diketahui, pemerintah telah menganggarkan Rp 37,7 triliun untuk program subsidi pekerja terdampak Covid-19. Untuk nominal yang akan diterima nantinya ditentukan sejumlah Rp 600 ribu per bulan untuk 1 orang pekerja selama 4 bulan, atau tiap pekerja bisa mendapatkan total Rp 2,4 juta.

Adapun skema pencairan atau transfer dana dilakukan 2 bulan sekaligus sebanyak 2 kali. Selain validasi yang dilakukan BPJamsostek, pemerintah juga diharapkan melakukan validasi ulang untuk memastikan bantuan ini tepat sasaran. Hal ini dilakukan karena sumber dana BSU ini berasal dari alokasi anggaran dari pemerintah.

Page 291: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

290

"Sesuai arahan Bapak Presiden Republik Indonesia, BSU ini akan dikirimkan dalam waktu dekat. Untuk pencairan dana sendiri akan dibagi dalam beberapa gelombang agar bisa merata kepada seluruh calon penerima yang mencapai 15,7 juta pekerja, dengan tepat sasaran," ujar Agus.

Berdasarkan data yang diterima, ada sedikitnya 7,5 juta pekerja yang sudah memenuhi kriteria dan siap menerima BSU melalui nomor rekening bank.

Ini merupakan hasil seleksi dari total 13,5 juta lebih nomor rekening yang kami terima dari perusahaan dan update mandiri yang dilakukan oleh pekerja setelah dilakukan validasi.

Sementara, Deputi Direktur BPJamsostek Wilayah Banuspa Deny Yusyulian mengatakan, data yang disampaikan BPJamsostek kepada pemerintah merupakan data peserta aktif kategori pekerja penerima upah atau pekerja formal dengan upah di bawah Rp 5 juta berdasarkan upah pekerja yang dilaporkan oleh pemberi kerja dan tercatat pada BPJamsostek.

Tidak termasuk di dalamnya peserta yang bekerja sebagai pegawai di BUMN, lembaga negara dan instansi pemerintah, terkecuali non ASN. Diharapkan pemberi kerja (perusahaan) dan tenaga kerja ikut proaktif menyampaikan data nomor rekening dimaksud sesuai skema dan kriteria pemerintah. dik

Page 292: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

291

Page 293: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

292

Judul Besok Cair, Cek Apakah Namamu Terdaftar Agar Besok Bisa Terima Bantuan Rp 600 Ribu dari Pemerintah

Nama Media jabar.tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://jabar.tribunnews.com/2020/08/24/besok-cair-cek-apakah-namamu-terdaftar-agar-besok-bisa-terima-bantuan-rp-600-ribu-dari-pemerintah

Jurnalis Ravianto

Tanggal 2020-08-24 10:39:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insya Allah tanggal 25 Agustus ini

positive - Ida Fauziyah (Menteri Tenaga Kerja) Dua bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp 1.200.000

positive - Ida Fauziyah (Menteri Tenaga Kerja) Sekarang Alhamdulillah, teman-teman pekerja kita yang menjadi peserta BPJS (Ketenagakerjaan) datanya sudah 12 juta nomor rekening sudah masuk

positive - Ida Fauziyah (Menteri Tenaga Kerja) Jadi yang melakukan validasi adalah teman-teman dari BPJS Ketenagakerjaan

positive - Ida Fauziyah (Menteri Tenaga Kerja) Kita minta teman-teman BPJS untuk memvalidasi datanya dan kami di Kementerian Ketenagakerjaan menerima datanya dari BPJS Ketenagakerjaan.

Ringkasan

Pemerintah segera mencairkan bantuan Rp 600 ribu bagi para pekerja yang memiliki gaji di bawah Rp 5 juta, terjawab sudah.

Rencananya, subsidi bagi karyawan swasta ini akan dicairkan mulai Selasa (25/8/2020) besok dan akan langsung masuk ke rekening masing-masing.

BESOK CAIR, CEK APAKAH NAMAMU TERDAFTAR AGAR BESOK BISA TERIMA BANTUAN RP 600 RIBU DARI PEMERINTAH

Page 294: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

293

TRIBUNJABAR.ID - Pemerintah segera mencairkan bantuan Rp 600 ribu bagi para pekerja yang memiliki gaji di bawah Rp 5 juta, terjawab sudah.

Rencananya, subsidi bagi karyawan swasta ini akan dicairkan mulai Selasa (25/8/2020) besok dan akan langsung masuk ke rekening masing-masing.

Saat ini, pemerintah telah mengantongi sekitar 12 juta rekening calon penerima bantuan Rp 600 ribu dari BPJS Ketenagakerjaan.

Masyarakat dapat mengecek secara mandiri, kira-kira apakah ia akan menjadi salah satu penerima bantuan tersebut? Sebab, syarat utama penerima bantuan Rp 600 ribu itu harus terdaftar sebagai peserta di BPJS Ketenagakerjaan.

Berikut cara cek nama sekaligus mengecek apakah kepesertaan kita aktif atau tidak di BPJS Ketenagakerjaan, dikutip dari Kontan.co.id : Via aplikasi BPJSTK Mobile - Peserta harus mengunduh aplikasi BPJSTK Mobile di Android dan iOS - Setelah mengunduh, peserta harus melakukan registrasi terlebih dahulu untuk mendapatkan PIN.

- Syarat registrasi di aplikasi BPJSTK Mobile antara lain Nomor KPJ (ada di kartu BPJS Ketenagakerjaan), NIK e-KTP, dan tanggal lahir, dan nama.

- Setelah terdaftar dan login, peserta dapat mengetahui status kepesertaan BPJAMSOSTEK.

- Kemudian pilih di "Kartu Digital".

- Setelah muncul tampilan kartu digital BPJS Ketenagakerjaan, klik di tampilan tersebut, bagian bawah akan terlihat status kepesertaan BPJS TK (aktif/tidak aktif).

Via website Cara cek status kepesertaan dan saldo bisa dilakukan melalui laman https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/.

Apabila belum terdaftar di laman tersebut, bisa melakukan registrasi dengan cara:

a. Masuk ke https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/.

b. Pilih menu registrasi.

c. Isi formulir sesuai dengan data.

- Nomor KPJ Aktif - Nama - Tanggal lahir - Nomor e-KTP - Nama ibu kandung - Nomor ponsel dan email.

- Apabila berhasil, kamu akan mendapatkan PIN.

- PIN dikirim melalui email dan SMS dari nomor ponsel yang didaftarkan.

Sementara, berikut cara cek kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan via website.

- Masuk ke https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/.

- Masukkan alamat email di kolom user.

- Masukkan kata sandi.

- Setelah masuk, pilih menu layanan.

Via kantor BPJS Ketenagakerjaan Cara cek status kepesertaan yang paling tradisional adalah datang langsung ke kantor BPJS Ketenagakerjaan.

Page 295: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

294

Peserta BPJS Ketenagakerjaan juga harus membawa persyaratan untuk mengecek kepesertaan.

Diketahui, bantuan senilai Rp 600 ribu akan diberikan kepada pekerja swasta dengan gaji di bawah Rp 5 juta.

Bantuan diberikan selama empat bulan, tapi dicairkan per dua bulan sekali dengan total bantuan senilai Rp 2,4 juta.

Artinya dalam sekali cair, para pekerja swasta akan menerima bantuan senilai Rp 1,2 juta.

Berikut update seputar bantuan Rp 600 ribu bagi para pekerja, seperti dirangkum Tribunnews.com dari berbagai sumber: 1. Mulai dicairkan pada 25 Agustus 2020 Menteri Tenaga Kerja, Ida Fauziyah mengatakan, pemberian bantuan tersebut akan mulai dilakukan pada 25 Agustus mendatang.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan menyerahkan bantuan itu secara simbolik.

"Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insya Allah tanggal 25 Agustus ini," ujarnya, dalam keterangan tertulis, dikutip Senin (17/8/2020).

Bantuan yang cair 25 Agustus 2020 adalah subsidi untuk bulan September-Oktober.

"Dua bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp 1.200.000," tutur Ida.

2. BPJS Ketenagakerjaan kantongi 12 juta nomor rekening Adapun skema pencairan bantuan Rp 600 ribu akan langsung masuk ke rekening masing-masing pekerja.

Hingga saat ini, pemerintah telah mengantongi sekitar 12 juta rekening calon penerima bantuan subsidi gaji atau upah dari BPJS Ketenagakerjaan.

"Sekarang Alhamdulillah, teman-teman pekerja kita yang menjadi peserta BPJS (Ketenagakerjaan) datanya sudah 12 juta nomor rekening sudah masuk," kata Ida.

"Kita minta teman-teman BPJS untuk memvalidasi datanya dan kami di Kementerian Ketenagakerjaan menerima datanya dari BPJS Ketenagakerjaan." "Jadi yang melakukan validasi adalah teman-teman dari BPJS Ketenagakerjaan," tambah Ida.

Secara keseluruhan jumlah penerima bantuan pemerintah sebanyak 15,7 pekerja dengan total anggaran sebesar Rp 37,7 triliun.

Jumlah itu meningkat dari rencana awal yang sebanyak 13,8 pekerja.

3. Syarat penerima bantuan Sementara itu, aturan mengenai subsidi gaji untuk karyawan swasta sebesar Rp 600.000 per bulan telah terbit.

Dalam beleid itu, ada sejumlah syarat mengenai siapa saja yang menerima bantuan.

Dikutip dari Kompas.com , pertama, pekerja atau buruh adalah warga negara Indonesia yang dibuktikan dengan nomor induk kependudukan (NIK).

Kedua, terdaftar sebagai peserta aktif program jaminan sosial ketenagakerjaan BPJS Ketenagakerjaan.

Hal tersebut dibuktikan dengan nomor kartu kepesertaan.

Selanjutnya, pekerja yang bersangkutan harus berstatus sebagai peserta dengan status kepesertaan hingga bulan Juni 2020.

Page 296: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

295

Selain itu, pekerja merupakan peserta aktif program jaminan sosial ketenagakerjaan yang membayar iuran dengan besaran iuran dihitung berdasarkan gaji atau upah di bawah Rp 5 juta.

Jumlah tersebut sesuai dengan gaji atau upah terakhir yang dilaporkan pemberi kerja dan tercatat di BPJS Ketenagakerjaan.

Yang terakhir, pekerja yang bersangkutan harus memiliki rekening aktif.

(Tribunnews.com/Sri Juliati, Kompas.com.com/Mutia Fauzia, Kontan.co.id/Virdita Rizki Ratriani).

Page 297: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

296

Judul Cair Besok, Ini 3 Cara untuk Cek Penerima Subsidi Gaji Rp 600 Ribu per Bulan

Nama Media kumparan.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://kumparan.com/kumparanbisnis/cair-besok-ini-3-cara-untuk-cek-penerima-subsidi-gaji-rp-600-ribu-per-bulan-1u3x1wUVT0O

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-24 10:32:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Ringkasan

Pemerintah akan memberikan subsidi gaji ke pekerja yang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan (sekarang BPJamsostek) sebesar Rp 600 ribu per bulan. Gaji ini diberikan untuk empat bulan atau total Rp 2,4 juta per orang.

Untuk jatah September-Oktober, subsidi gaji ini bakal cair Selasa (25/8). Sementara jatah November-Desember akan ditentukan menyusul.

CAIR BESOK, INI 3 CARA UNTUK CEK PENERIMA SUBSIDI GAJI RP 600 RIBU PER BULAN

Create Story Cair Besok, Ini 3 Cara untuk Cek Penerima Subsidi Gaji Rp 600 Ribu per Bulan kumparanBISNIS Konten Redaksi kumparan Pemerintah akan memberikan subsidi gaji ke pekerja yang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan (sekarang BPJamsostek) sebesar Rp 600 ribu per bulan. Gaji ini diberikan untuk empat bulan atau total Rp 2,4 juta per orang.

Untuk jatah September-Oktober, subsidi gaji ini bakal cair Selasa (25/8). Sementara jatah November-Desember akan ditentukan menyusul.

Syarat yang harus dipenuhi untuk mendapatkan bantuan subsidi gaji bagi pekerja yaitu Warga Negara Indonesia (WNI), terdaftar sebagai peserta aktif BPJamsostek paling lambat bulan Juni 2020, aktif membayar iuran hingga Juni 2020.

Selain itu memiliki upah yang dilaporkan ke BPJamsostek di bawah Rp 5 juta, bukan merupakan karyawan BUMN atau Lembaga Negara atau non ASN dan memiliki nomor rekening yang aktif.

Dikutip dari laman BP Jamsostek ada beberapa cara untuk memeriksa status kepesertaan: Via SMS Peserta dapat mengirim pesan SMS ke nomor 2757.

Ketik Daftar(spasi) SALDO#NO _ KTP#TGL _LAHIR(DD-MM- YYYY )#NO_PESERTA#EMAIL(bila ada) lalu kirim ke 2757 Setelah itu peserta dapat mengirim pesan dengan format SALDO (spasi) nomor peserta lalu kirim ke 2757.

Page 298: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

297

Via Aplikasi BPJSTK Mobile Pertama, unduh aplikasi BPJSTK Mobile secara gratis.

Aplikasi ini tersedia di Android, iOs, dan Blackberry Setelah itu peserta harus melakukan registrasi terlebih dahulu.

Registrasi berguna agar peserta mendapatkan PIN.

Setelah terdaftar dan bisa login maka peserta bisa langsung mengecek status kepesertaannya secara langsung.

Via Laman sso.bpjsketenagakerjaan.go.id Anda bisa mengecek status kepesertaan BPJamsostek melalui laman resmi sso.bpjsketenagakerjaan.go.id.

Subsidi Gaji Gaji BPJamsostek2020 (c) PT Dynamo Media Network Version 1.1.265.

Page 299: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

298

Judul Deretan Stimulus Pemerintah Demi Jauhkan Indonesia dari Resesi

Nama Media liputan6.com

Newstrend Program Pemulihan Ekonomi Nasional

Halaman/URL https://www.liputan6.com/bisnis/read/4337789/deretan-stimulus-pemerintah-demi-jauhkan-indonesia-dari-resesi

Jurnalis Pipit Ika Ramadhani

Tanggal 2020-08-24 10:30:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Rida Mulyana (Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian ESDM) Kita tengarai pandemi ini akan terus berlanjut, dan saudara-saudara kita sepertinya belum recover, negara hadir kembali. Dalam pembahasan antara kementerian dan lembaga, ada Kemenperin, Kemenpar, dan lain-lain kita akhirnya putuskan untuk perpanjang sampai akhir tahun atau sampai Desember 2020

neutral - Airlangga Hartarto (Menteri Koordinator Bidang Perekonomian) ujar Kartika. Hal ini, menurut dia, dibuktikan dengan adanya penyaluran kredit yang cukup besar dari bank-bank penerima penempatan dana tersebut

Ringkasan

Badan Pusat Statistik (BPS) telah mengumumkan rilis pertumbuhan ekonomi triwulan II-2020 yang mengalami kontraksi sebesar 5,32 persen atau untuk pertama kalinya masuk zona negatif sejak 1999.

Pemerintah tengah menggenjot konsumsi masyarakat sebagai salah satu upaya percepatan pemulihan ekonomi.

Berikut Liputan6.com merangkum sejumah stimulus pemerintah untuk mencegah kejatuhan perekonomian yang lebih dalam: program bantuan produktif usaha mikro. Dalam program ini, pemerintah memberikan bantuan kepada 12 juta pelaku usaha mikro masing-masing sebesar Rp 2,4 juta. Sebanyak 17 juta pelaku usaha mikro yang bersumber dari koperasi, kepala-kepala dinas dari berbagai daerah, OJK terutama untuk bank wakaf mikro dan LKM, Himbara, Kementerian/Lembaga, BUMN (PNM dan Pegadaian), serta BLU.

DERETAN STIMULUS PEMERINTAH DEMI JAUHKAN INDONESIA DARI RESESI

Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) telah mengumumkan rilis pertumbuhan ekonomi triwulan II-2020 yang mengalami kontraksi sebesar 5,32 persen atau untuk pertama kalinya masuk zona negatif sejak 1999.

Page 300: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

299

Hampir seluruh lapangan usaha maupun kelompok pengeluaran pada periode ini mengalami pertumbuhan minus karena kegiatan atau aktivitas usaha mengalami persoalan permintaan yang minim dari masyarakat.

Oleh karena itu, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengharapkan momentum pemulihan ekonomi dapat terjadi pada triwulan III dan IV-2020 agar pertumbuhan bisa kembali berada pada zona positif.

Kabar baiknya, Indonesia bukan termasuk negara yang ekonominya bergantung dengan market dunia, melainkan pada domestik market. Sehingga pemerintah memang tengah menggenjot konsumsi masyarakat sebagai salah satu upaya percepatan pemulihan ekonomi.

Berikut Liputan6.com merangkum sejumah stimulus pemerintah untuk mencegah kejatuhan perekonomian yang lebih dalam: 1. Subsidi Listrik Pemerintah kembali memperpanjang program listrik gratis untuk pelanggan rumah tangga dengan daya 450 VA. Sementara untuk pelanggan rumah tangga dengan daya 900 VA diberikan subsidi sebesar 50 persen. Sebelumnya, stimulus listrik ini berlaku selama 6 bulan, yaitu April-September 2020.

"Kita tengarai pandemi ini akan terus berlanjut, dan saudara-saudara kita sepertinya belum recover, negara hadir kembali. Dalam pembahasan antara kementerian dan lembaga, ada Kemenperin, Kemenpar, dan lain-lain kita akhirnya putuskan untuk perpanjang sampai akhir tahun atau sampai Desember 2020," ujar Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian ESDM Rida Mulyana.

Tak hanya itu, pemerintah juga memperpanjang stimulus listrik ini untuk bisnis dan industri hingga Desember 2020. "Untuk UMKM atau industri kecil menengah, dalam hal ini khusus untuk 450 VA dayanya, baik bisnis maupun industri, sama," kata Rida.

Melalui Surat Menteri ESDM Nomor 1466/26/DJL.3/2020, pemerintah membebaskan biaya beban atau abonemen listrik pelanggan PT PLN (Persero) untuk sektor sosial, bisnis, dan industri, termasuk layanan khusus.

Pembebasan dan diskon energi minimum (emin) ini berlaku bagi pelanggan dengan pemakaian energi listrik dibawah rekening minimum (40 jam), dan pembebasan biaya beban atau abonemen.

"Insentif tersebut telah disetujui dan akan diberikan selama 6 bulan, yakni Juli hingga Desember 2020 dan akan menyasar 1,25 juta pelanggan sosial bisnis, industri dan layanan khusus," ujar Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian ESDM Rida Mulyana dalam Konferensi Pers : Stimulus Keringanan Tagihan Listrik, Selasa (11/8/2020).

Dengan pembebasan energi minimum, pelanggan sektor sosial, bisnis dan industri yang kapasitas listrik terpasangnya di atas 1.300 VA hanya perlu membayar tagihan sesuai jam pemakaian, sedangkan selisihnya akan dibayarkan oleh pemerintah.

Sementara, skema untuk pelanggan golongan layanan khusus, disesuaikan dengan Surat Perjanjian Jual Beli Tenaga Listrik (SPJBL).

"Tetapi pelanggan sosial, bisnis dan industri yang daya listrik di bawah 1.300 VA atau sampai 900 VA, mereka dapat insentif berupa pembebasan biaya energi minimum," jelas dia.

" di Liputan6 Pagi SCTV setiap Senin pukul 05.30 WIB, mulai 10 Agustus 2020 Program subsidi gaji yang digagas oleh pemerintah dengan memberikan Rp 2,4 juta kepada pekerja bergaji di bawah Rp 5 juta akan dimulai para 25 Agustus 2020. Pekerja yang akan mendapat subsidi gaji tersebut kurang lebih 12 juta orang.

Page 301: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

300

"Datanya sudah 12 juta nomor rekening yang sudah masuk. Kita merencanakan, Pak Presiden akan menyerahkan secara langsung, meluncurkan program ini Insya Allah tanggal 25 Agustus ini," kata Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah.

Pemerintah akan memberikan subsidi gaji senilai Rp 600.000 per bulan selama empat bulan atau total Rp 2,4 juta kepada 15.725.232 pekerja swasta dan pegawai honorer di instansi pemerintah yang upahnya kurang dari Rp5 juta per bulan.

Bantuan tersebut diberikan kepada pekerja yang sudah terdaftar sebagai peserta program jaminan BPJS Ketenagakerjaan paling lambat 30 Juni 2020.

Pemerintah resmi mengumumkan program bantuan produktif usaha mikro. Dalam program ini, pemerintah memberikan bantuan kepada 12 juta pelaku usaha mikro masing-masing sebesar Rp 2,4 juta.

Bantuan ini nantinya menyasar 12 juta pengusaha mikro. Adapun ketentuan bagi calon penerima, yakni belum pernah mendapatkan bantuan atau tidak sedang menerima pinjaman dari perbankan.

"Kriteria penerima, dia belum pernah menerima atau sedang menerima pinjaman dari perbankan akan ditransfer sebesar Rp 2,4 juta sekali transfer," ujar Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki.

Teten menyebutkan, sebanyak 17 juta pelaku usaha mikro yang bersumber dari koperasi, kepala-kepala dinas dari berbagai daerah, OJK terutama untuk bank wakaf mikro dan LKM, Himbara, Kementerian/Lembaga, BUMN (PNM dan Pegadaian), serta BLU.

Data tersebut nantinya akan diverifikasi dan divalidasi oleh Kemenkop UKM bersama dengan Kementerian Keuangan dan OJK.

"Jadi kami ingin mengajak kepada pelaku usaha mikro yang belum mendapatkan pembiayaan modal kerja dan investasi dari perbankan untuk ikut aktif mendaftarkan diri melalui dinas koperasi terdekat," kata dia.

Wajib pajak yang bergerak pada 1.013 bidang usaha tertentu, perusahaan yang mendapat fasilitas kemudahan impor tujuan ekspor, serta perusahaan di kawasan berikat berhak mendapatkan tambahan potongan angsuran pajak penghasilan pasal 25 dari sebelumnya pengurangan sebesar 30 persen dari jumlah angsuran yang seharusnya terutang menjadi pengurangan sebesar 50 persen.

Hal ini diatur dalam Peraturan Menteri Keuangan Nomor 110/PMK.03/2020 yang berlaku sejak 14 Agustus 2020. Adapun diskon pajak ini berlaku sampai dengan masa pajak Desember 2020.

"PPh-nya sudah diturunkan menjadi 50 persen untuk pembayaran masanya," ujar Sri Mulyani saat menjadi pembicara utama di Kongres Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) secara virtual, Sabtu (22/8).

Dia melanjutkan, kenaikan diskon pajak itu bertujuan untuk memberikan keringanan bagi perusahaan yang terdampak pandemi COVID-19. Sri Mulyani berharap, stimulus-stimulus yang telah diberikan pemerintah bisa memulihkan ekonomi di tahun ini.

"Jadi ini semuanya kita juga lakukan di dalam rangka merespons kebutuhan-kebutuhan, termasuk masing-masing industri yang secara spesifik pasti memiliki kondisi tertentu," jelasnya.

Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi, Abdul Halim Iskandar bakal alokasikan sisa anggaran penanganan Covid-19 untuk program padat karya.

Page 302: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

301

Adapun anggaran yang tersisa sekitar Rp 41 triliun. Menurutnya, program Padat Karya Tunai Desa (PKTD) dinia efektif untuk menekan laju kemiskinan di desa.

"Setelah BLT sudah tertata semua, kita fokus untuk dana desa yang masih tersedia di desa-desa sekitar Rp 41 Triliun perkiraannya, kita arahkan semaksimal mungkin untuk PKTD," ujarnya.

Selain untuk rebound ekonomi desa, PKTD juga dilakukan untuk merespon arus migrasi yang kembali ke desa. Hingga 27 Juli 2020, program PKTD telah menyerap sebanyak 785.845 pekerja laki-laki dan 54.870 pekerja perempuan.

"Nah upah kerja yang dikeluarkan dalam PKTD ini berdampak pada daya beli dan pengurangan kemiskinan di perdesaan," ujarnya.

Lebih lanjut, arahan fokus penggunaan dana desa untuk PKTD ini tertuang dalam SE Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi No 15/2020 tentang Padat Karya Tunai Desa dan Pemberdayaan Ekonomi Melalui Badan Usaha Milik Desa (BUMDes).

"Jadi tujuan kita untuk PKTD ini, intinya, adalah untuk meningkatkan daya beli, menguatkan usaha BUMDes, dan meningkatkan ketahanan ekonomi di desa," pungkas dia.

Upaya lainnya yang dilakukan pemerintah untuk memutar kembali roda ekonomi, antara lain dengan melakukan penempatan dana di perbankan. Penempatan yang telah dilakukan pemerintah adalah Rp 30 triliun di Himpunan Bank Milik Negara, serta Rp 11,5 triliun di Bank Pembangunan Daerah.

Wakil Menteri BUMN Kartika Wirjoatmodjo mengatakan penyaluran kredit perbankan sudah mulai membaik seiring dengan adanya penempatan dana pemerintah tersebut. "Dalam konteks pemulihan, sudah ada penempatan dana pemerintah Rp 30 triliun di Bank Himbara, terasa sekali minat penarikan kredit baru mulai membaik," ujar Kartika.

Hal ini, menurut dia, dibuktikan dengan adanya penyaluran kredit yang cukup besar dari bank-bank penerima penempatan dana tersebut. "Setelah adanya penempatan dana Rp 30 triliun di akhir Juni, ini sebulan kemudian para bank sudah menyalurkan dalam skala yang cukup besar," ujar dia.

Pemerintah telah meluncurkan program program penjaminan pemerintah kepada korporasi padat karya dalam rangka pemulihan ekonomi nasional. "Perbankan telah menandatangani perjanjian penjaminan terutama untuk sektor padat karya yang merupakan sektor yang banyak memperkerjakan pekerja," ujar Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto.

Sesuai dengan PP 43/2019 dan/atau padat karya sesuai PMK 16/2020, fasilitas penjaminan kredit modal kerja korporasi ditujukan kepada pelaku usaha korporasi yang memiliki usaha berorientasi ekspor dan/atau padat karyayang memiliki minimal 300 karyawan.

Besaran tambahan kredit modal kerja yang dijamin bernilai antara Rp 10 miliar sampai dengan Rp 1 triliun. Dalam skema penjaminan kredit modal kerja korporasi, porsi penjaminan sebesar 60 persen dari kredit, namun untuk sektor-sektor prioritas porsi yang dijamin sampai dengan 80 persen dari kredit.

Selanjutnya, pemerintah menanggung pembayaran imbal jasa penjaminan sebesar 100 persen atas kredit modal kerja sampai dengan Rp 300 miliar dan 50 persen untuk pinjaman dengan plafon Rp 300 miliar sampai Rp 1 triliun. Skema penjaminan direncanakan berlangsung hingga akhir 2021 dan diharapkan dapat menjamin total kredit modal kerja yang disalurkan perbankan hingga Rp 100 triliun..

Page 303: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

302

Judul Soal BLT Rp 600 bagi Pekerja Swasta, BPJS Ketenagakerjaan Temukan 51.859 Rekening Tidak Valid

Nama Media jabar.tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://jabar.tribunnews.com/2020/08/24/soal-blt-rp-600-bagi-pekerja-swasta-bpjs-ketenagakerjaan-temukan-51859-rekening-tidak-valid

Jurnalis Dedy Herdiana

Tanggal 2020-08-24 10:28:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Agus Susanto (Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan) Tahapan validasi cukup berlapis, kita ingin memastikan betul bahwa data-data yang disampaikan oleh BPJamsostek telah sesuai dengan kriteria dan sistem yang terdata di BPJamsostek

neutral - Agus Susanto (Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan) Jadi ada proses yang berjalan setiap saat dan tentunya angka-angka ini akan berubah setiap detik karena ada proses

positive - Agus Susanto (Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan) Yang tidak valid 667.712 ini akan kita kembalikan ke perusahaan untuk diperbaiki dan dikembalikan ke BPJamsostek untuk dilakukan validasi ulang

Ringkasan

BPJS Ketenagakerjaan ( BPJamsostek) telah berhasil mengumpulkan 13,6 juta nomor rekening calon penerima bantuan subsidi gaji atau BLT Rp 600 ribu untuk pekerja swasta , pada Jumat (21/8/2020) pukul 12.28 WIB.

SOAL BLT RP 600 BAGI PEKERJA SWASTA, BPJS KETENAGAKERJAAN TEMUKAN 51.859 REKENING TIDAK VALID

TRIBUNJABAR.ID, JAKARTA -- BPJS Ketenagakerjaan ( BPJamsostek) telah berhasil mengumpulkan 13,6 juta nomor rekening calon penerima bantuan subsidi gaji atau BLT Rp 600 ribu untuk pekerja swasta , pada Jumat (21/8/2020) pukul 12.28 WIB.

Meski begitu, Dikutip Tribunjabar.id dari Kontan.co.id, Senin (24/8/2020), Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan Agus Susanto menjelaskan, pihaknya tidak serta merta disetorkan kepada pemerintah.

Page 304: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

303

Nomor rekening ini masih harus divalidasi dengan berbagai tahap terlebih dahulu.

"Tahapan validasi cukup berlapis, kita ingin memastikan betul bahwa data-data yang disampaikan oleh BPJamsostek telah sesuai dengan kriteria dan sistem yang terdata di BPJamsostek," ujar Agus dalam konferensi pers, Jumat (21/8).

Dia menerangkan, 13,6 juta nomor rekening tersebut harus divalidasi terlebih dahulu oleh perbankan.

Nomor rekening diseleksi berdasarkan validitas nomor rekening , seperti keaktifan dan keabsahan nomor rekening .

Proses validasi dilakukan dengan setidaknya 127 perbankan yang ada di Indonesia.

Hasilnya, ada 9,33 juta nomor rekening yang valid dan 51.859 yang tidak valid .

Nomor yang tidak valid ini perlu dikirim kembali ke perusahaan untuk memperbaiki nomor rekening nya.

Ada pula sekitar 4,21 juta nomor rekening yang masih dalam proses validasi.

"Jadi ada proses yang berjalan setiap saat dan tentunya angka-angka ini akan berubah setiap detik karena ada proses," terang Agus.

Selanjutnya, nomor rekening yang sudah valid di perbankan divalidasi secara internal oleh BPJS Ketenagakerjaan .

Pertama, BPJS Ketenagakerjaan memvalidasi dengan data kepesertaan yang memenuhi kriteria sesuai dengan Permenaker 14/2020.

Hasilnya, ada 8,17 juta nomor rekening valid dan 1,15 juta tidak valid .

Dari nomor rekening ini ada yang dikeluarkan karena tidak sesuai kriteria Kemnaker, dan ada pula yang perlu dikembalikan ke perusahaan untuk diperbaiki dan dikirimkan kembali ke BPJS Ketenagakerjaan bila ada kesalahan seperti nama berbeda dan lainnya.

Selanjutnya, BPJS Ketenagakerjaan juga melakukan validasi nomor rekening dan ketunggalan.

Dari data sebelumnya, didapatkan nomor rekening valid sebanyak 7,5 juta dan yang tidak valid 667.712.

Menurut Agus, dalam tahap ini, BPJS Ketenagakerjaan menemukan ada pekerja yang bekerja di berbagai tempat dengan nama sama tetapi mengirimkan nomor rekening yang berbeda. Ada pula satu rekening dengan beberapa nomor kepesertaan.

"Yang tidak valid 667.712 ini akan kita kembalikan ke perusahaan untuk diperbaiki dan dikembalikan ke BPJamsostek untuk dilakukan validasi ulang," terang Agus.

Adapun, pemerintah menargetkan penerima bantuan subsidi gaji ini sebanyak 15,7 juta orang dimana total anggaran yang disiapkan Rp 37,7 triliun.

Nantinya, bantuan subsidi ini akan ditransfer langsung ke penerima manfaat dalam dua tahap.

Bantuan yang diberikan Rp 600.000 per bulan selama empat bulan.

Kriteria penerima bantuan subsidi gaji sesuai dengan Permenaker 14/2020 adalah warga negara Indonesia yang dibuktikan dengan nomor Induk Kependudukan, terdaftar sebagai peserta aktif

Page 305: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

304

program jaminan sosial ketenagakerjaan BPJS Ketenagakerjaan yang dibuktikan dengan nomor kepesertaan, pekerja/Buruh penerima gaji/upah, kepesertaan sampai dengan bulan Juni 2020.

Syarat lainnya, peserta aktif program jaminan sosial ketenagakerjaan yang membayar iuran dengan besaran iuran yang dihitung berdasarkan gaji/upah di bawah Rp 5 juta sesuai gaji/upah terakhir yang dilaporkan oleh pemberi kerja kepada BPJS Ketenagakerjaan dan tercatat di BPJS Ketenagakerjaan , serta memiliki rekening bank yang aktif. (KONTAN.CO.ID).

Page 306: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

305

Judul 1,1 Juta Rekening Calon Penerima Berpotensi Didrop

Nama Media Rakyat Bengkulu

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL Pg1&7

Jurnalis mia

Tanggal 2020-08-24 10:10:00

Ukuran 179x148mmk

Warna Warna

AD Value Rp 33.562.500

News Value Rp 335.625.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Irvansyah Utoh Banja (Deputi Direktur Hubungan Masyarakat dan Antar Lembaga BPJamsostek) Tapi proses validasi ulang dan konfirmasi masih berlangsung, jadi belum final

positive - Irvansyah Utoh Banja (Deputi Direktur Hubungan Masyarakat dan Antar Lembaga BPJamsostek) Jadi bukan hanya yang dilaporkan dan tercatat di BPJamsostek dengan gaji di bawah Rp 5 juta

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Mudah-mudahan 25 Agustus bisa ditransfer langsung ke rekening para penerima

Ringkasan

BPJamsostek Lakukan Konfirmasi Ulang

Tidak semua nomor rekening (norek) yang disetor pemberi kerja bakal lolos untuk menerima bantuan subsidi upah (BSU). BPJamsostek menemukan sejumlah norek yang tak sesuai ketentuan dan terancam didrop.

1,1 JUTA REKENING CALON PENERIMA BERPOTENSI DIDROP

BPJamsostek Lakukan Konfirmasi Ulang. Tidak semua nomor rekening (norek) yang disetor pemberi kerja bakal lolos untuk menerima bantuan subsidi upah (BSU). BPJamsostek menemukan sejumlah norek yang tak sesuai ketentuan dan terancam didrop.

Dari sekitar 13,6 juta data yang masuk, tercatat ada 1,1 juta rekening yang dinyatakan berpotensi tidak valid. Menurut Deputi Direktur Hubungan Masyarakat dan Antar Lembaga BPJamsostek Irvansyah Utoh Banja, 1,1 juta rekening calon peserta tersebut tidak sesuai dengan kriteria yang ditetapkan Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker) Nomor 14 Tahun 2020.

Page 307: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

306

"Tapi proses validasi ulang dan konfirmasi masih berlangsung, jadi belum final," ujarnya. Artinya, belum dapat dipastikan berapa data yang didrop karena masih dalam prosss konfirmasi ulang.

Ada berbagai kriteria yang sedang dikonfirmasi ulang oleh kantor cabang BPJamsostek ke perusahaan. Salah satunya, kemungkinan perusahaan mengirimkan data norek seluruh pegawainya. "Jadi bukan hanya yang dilaporkan dan tercatat di BPJamsostek dengan gaji di bawah Rp 5 juta," jelasnya.

Sebagai informasi, Dalam melakukan validasi, BPJamsostek berpatokan pada Permenaker 14/2020.

Diantaranya, pekerja merupakan Warga Negara Indonesia (WNI), masuk pada kategori pekerja Penerima Upah (PU), merupakan peserta BPJAMSOSTEK aktif sampai dengan Juni 2020, dan memiliki upah terakhir di bawah Rp5 juta sesuai data yang dilaporkan perusahaan dan tercatat pada BPJamsostek.

Selain berpaku pada kriteria tersebut, BPJamsostek juga menerapkan validasi berlapis untuk mengantisipasi kemungkinan dana BSU tidak tepat sasaran.Terdapat sedikitnya tiga tahapan validasi yang dilakukan. Yakni, validasi awal yang dilakukan bersama pihak eksternal yaitu perbankan. Pada tahap ini, nomor rekening yang telah dikumpulkan oleh BPJamsostek, sekitar 13,5 juta norek, diseleksi berdasarkan validitas nomor rekening. Seperti keaktifan dan keabsahan nomor rekening. Pada tahap ini, BPJAMSOSTEK melakukan validasi dengan setidaknya 127 perbankan yang ada di Indonesia.

Kedua, validitas internal atas data kepesertaan yang memenuhi kriteria Permenaker 14/2020, sepwerti terkait keaktifan kepesertaan, batas maksimal upah yang ditetapkan, dan memastikan calon penerima BSU dari kategori pekerja penerima upah.

Terakhir, validasi berdasarkan atas nomor Nomor Induk Kependudukan yang disesuaikan dengan kepemilikan rekening. Ini dilakukan untuk meminimalisir kemungkinan terjadinya penerima bantuan ganda karena yang bersangkutan tercatat aktif bekerja di lebih dari satu perusahaan yang berbeda.

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengatakan, hingga 22 Agustus 2020, jumlah rekening pekerja calon penerima BSU yang sudah tervalidasi mencapai 7,4 juta. Nantinya, penyaluran bakal dilakukan secara bertahap. "Mudah-mudahan 25 Agustus bisa ditransfer langsung ke rekening para penerima," katanya.

Seperti diberitakan sebelumnya, pemerintah telah menganggarkan Rp37,7 triliun untuk program BSU pada pekerja terdampak Covid-19. Penerima bantuan nantinya akan menerima dana sebesar Rp600 ribu perbulan untuk 1 orang pekerja selama 4 bulan. Adapun skema pencairannya dilakukan 2 bulan. Artinya pekerja akan menerima dana sebesar Rp 1,2 juta sebanyak 2 kali, (mia)

Page 308: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

307

Page 309: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

308

Judul 194 Ribu Pekerja Terdata Penerima Bantuan

Nama Media Analisa Daily

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL Pg5

Jurnalis pbn

Tanggal 2020-08-24 10:00:00

Ukuran 91x65mmk

Warna Hitam/Putih

AD Value Rp 2.366.000

News Value Rp 7.098.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Mias Muchtar (Kepala Cabang Badan Penyclenggaran Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Kota Pekanbaru) Data yang terkumpul dari kantor cabang tercatat 194 ribu peserta bakal menerima Rp600 ribu sebagai bantuan dari pemerintah. Kami sudah mengirim datanya ke kantor pusat untukdiverifikasi nomor rekening dan kepesertaannya

positive - Jonli (Kepala Dinas (Kadis) Tenaga Kerja dan Transmigrasi Riau) Dananya langsung ditransfer ke rekening pekerja, sesuai rekeningyangterdatadi BPJS Ketenagakerjaan. Subsidi Rp600ribu dibayarduakali selamaempat bulan. Artinya Rp 1,2jutadan Rp 1,2 juta. Bantuan ini untuk meringankan pekerjayang menerimagaji di bawah Rp5 juta sebulan. Dana tersebut supaya perekonomian berputar

Ringkasan

Kepala Cabang Badan Penyclenggaran Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Kota Pekanbaru Mias Muchtar, memastikan telah menyerahkan data penerima subsidi dari pemerintah. Bahkan data tersebut telah disampaikan ke kantorpusat untuk diverifikasi.

"Data yang terkumpul dari kantor cabang tercatat 194 ribu peserta bakal menerima Rp600 ribu sebagai bantuan dari pemerintah. Kami sudah mengirim datanya ke kantor pusat untukdiverifikasi nomor rekening dan kepesertaannya," jelas Mias Muchtar, Minggu (23/8).

194 RIBU PEKERJA TERDATA PENERIMA BANTUAN

Kepala Cabang Badan Penyclenggaran Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Kota Pekanbaru Mias Muchtar, memastikan telah menyerahkan data penerima subsidi dari pemerintah. Bahkan data tersebut telah disampaikan ke kantorpusat untuk diverifikasi.

"Data yang terkumpul dari kantor cabang tercatat 194 ribu peserta bakal menerima Rp600 ribu sebagai bantuan dari pemerintah. Kami sudah mengirim datanya ke kantor pusat untukdiverifikasi nomor rekening dan kepesertaannya," jelas Mias Muchtar, Minggu (23/8).

Page 310: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

309

Terpisah. Kepala Dinas (Kadis) Tenaga Kerja dan Transmigrasi Riau Jonli. mengaku telah berkoordinasi dengan BPJS Riau untuk pendataan tenaga kerja yang bakal menerima bantuan Rp600 ribu selama empat bulan dari pemerintah.

Sesuai arahan pemerintah, pendataan penerima bantuan Rp600 ribu diserahkan ke BPJS Ketenagakerjaan.

Dijelaskannya, bantuan tersebut diberikan bagi peserta BPJS Ketenagakerjaan yang bergaji di bawah Rp5 juta sebulan.

"Dananya langsung ditransfer ke rekening pekerja, sesuai rekening yangt erdatadi BPJS Ketenagakerjaan. Subsidi Rp600 ribu dibayar duakali selama empat bulan. Artinya Rp 1,2 juta dan Rp 1,2 juta. Bantuan ini untuk meringankan pekerja yang menerima gaji di bawah Rp5 juta sebulan. Dana tersebut supaya perekonomian berputar,"jelas Jonli. (pbn)

Page 311: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

310

Judul Nuril Menanti Janji Jokowi Bantuan Subsidi Upah Rp 600 Ribu

Nama Media kupang.tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://kupang.tribunnews.com/2020/08/24/nuril-menanti-janji-jokowi-bantuan-subsidi-upah-rp-600-ribu

Jurnalis Kanis Jehola

Tanggal 2020-08-24 09:33:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

negative - Ebi (Pekerja swasta) Semoga pengurusannya tidak ribet. Karena kadang kita butuh, tapi karena urusan terlalu putar-putar jadinya kita malas

neutral - Nuril Mustafa (Pekerja swasta) Semua pekerja yang terdaftar pasti sangat senang dapat ini insentif dalam kondisi pandemi seperti sekarang. Apalagi diberlakukan kebijakan WFH di beberapa kantor swasta , banyak pekerja yang jadinya tidak dapat upah penuh seperti biasa, yang mungkin akhirnya bikin konsumsi atau daya beli menurun

positive - Nuril Mustafa (Pekerja swasta) Nah, program ini kan tujuannya untuk meningkatkan kembali daya beli masyarakat untuk pemulihan ekonomi masyarakat. Jadi, harapannya biar program bisa segera direalisasikan agar masyarakat mengingat pandemi ini sudah berlangsung cukup lama dan pekerja swasta pun terkena dampaknya

neutral - Eka Ardyan (Pekerja swasta) Kalau untuk BPJS Ketenagakerjaan itu dari PT yang kontrak kami, karena tiap 3 bulan tanda tangan kontrak baru. Biasanya satu tahun kerja lebih sudah didaftar, cuman punya saya ketika saya cek tidak terdaftar untuk BPJS Ketenagakerjaan saya

positive - Bobby Pitoby (Owner PT Charson TimorLand Estate) Tenaga kerja harus daftar masing-masing, soalnya orang perorangan. Mereka masukan sendiri, paling penting sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan sehingga uang bisa masuk langsung ke rekening

neutral - Robby Kase (GM PT Ramayana Sentosa) Sekitar 72 orang di luar parkir dan gedung yang mendaftar sendiri, memasukkan nama sendiri ke BPJS Ketenagakerjaan

positive - Armada Kaban (Kepala BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang NTT Armada) Saat ini yang sudah kami collect 47 ribu lebih orang dan hampir mencapai 100 persen. Jumlah ini setara dengan Rp 122 miliar yang akan masuk di NTT.

positive - Armada Kaban (Kepala BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang NTT Armada) Seperti informasi yang kami dapat dari kantor pusat bahwa program ini mulai berjalan pada bulan September 2020

Page 312: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

311

positive - Armada Kaban (Kepala BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang NTT) Data ini akan kami serahkan kepada pemerintah. Dan, pemerintah sudah menunjuk 4 bank penyaluran, yaitu Bank Mandiri, BNI, BRI dan BTN

neutral - Chandra Chahyono (Kepala BPJS Ketenagakerjaan Sumba Timur) Sementara data yang kita koleksi untuk wilayah Sumba ada sekitar 4.800 rekening pekerja swasta yang terkoleksi atau terkumpul

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Subsidi upah insya Allah akan di-launching oleh Bapak Presiden tanggal 25 Agustus ini

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Datanya sudah mulai mendekati 15 juta. Kalau sudah terdata dan divalidasi dengan baik itu ada 7,4 juta rekening

Ringkasan

Bantuan subsidi upah ( BSU) akan disalurkan kepada para pekerja non-BUMN dan non-ASN. Karyawan swasta yang berhak menerima insentif Rp 600 ribu perbulan adalah yang bergaji di bawah Rp 5 juta serta merupakan peserta BPJS Ketenagakerjaan .

NURIL MENANTI JANJI JOKOWI BANTUAN SUBSIDI UPAH RP 600 RIBU

POS-KUPANG.COM | KUPANG -Bantuan subsidi upah ( BSU) akan disalurkan kepada para pekerja non-BUMN dan non-ASN. Karyawan swasta yang berhak menerima insentif Rp 600 ribu perbulan adalah yang bergaji di bawah Rp 5 juta serta merupakan peserta BPJS Ketenagakerjaan .

Sejumlah karyawan swasta di wilayah Nusa Tenggara Timur menyambut prositif kebijakan Presiden Joko Widodo. Pekerja swasta di Kota Waingapu Kabupaten Sumba Timur Eby Djami mengatakan, situasi pandemi Corona ( Covid-19) berdampak banyak karyawan dirumahkan hingga mengalami pemutusan hubungan kerja (PHK).

Oleh karena itu, BSU yang akan diberikan pemerintah sangat membantu karyawan swasta untuk memiliki modal usaha agar tetap produktif. Ebi sudah mendaftar mengikuti program tersebut. Ia optimistis memperoleh BSU.

"Semoga pengurusannya tidak ribet. Karena kadang kita butuh, tapi karena urusan terlalu putar-putar jadinya kita malas," ujarnya.

Pekerja swasta di Kota Kupang Nuril Mustafa mengaku program BSU sangat positif dalam mendukung karyawan swasta. Nuril mengaku sudah mendaftar melalui kantornya setelah menyerahkan nama, nomor KTP dan nomor rekening.

"Semua pekerja yang terdaftar pasti sangat senang dapat ini insentif dalam kondisi pandemi seperti sekarang. Apalagi diberlakukan kebijakan WFH di beberapa kantor swasta , banyak pekerja yang jadinya tidak dapat upah penuh seperti biasa, yang mungkin akhirnya bikin konsumsi atau daya beli menurun," kata Nuril.

"Nah, program ini kan tujuannya untuk meningkatkan kembali daya beli masyarakat untuk pemulihan ekonomi masyarakat. Jadi, harapannya biar program bisa segera direalisasikan agar masyarakat mengingat pandemi ini sudah berlangsung cukup lama dan pekerja swasta pun terkena dampaknya," tambahnya.

Page 313: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

312

Hal berbeda disampaikan Eka Ardyan. Ia mengaku mengaku belum terdaftar sebagai penerima insentif Rp 600 ribu tersebut karena belum menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan .

"Kalau untuk BPJS Ketenagakerjaan itu dari PT yang kontrak kami, karena tiap 3 bulan tanda tangan kontrak baru. Biasanya satu tahun kerja lebih sudah didaftar, cuman punya saya ketika saya cek tidak terdaftar untuk BPJS Ketenagakerjaan saya," kata Eka. Menurut Eka insentif tersebut akan membantu para pekerja swasta dan keluarganya.

Pegawai swasta lainnya, Ertha Yuliani mengaku belum mendaftar karena belum menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan .

Sementara itu Owner PT Charson TimorLand Estate Bobby Pitoby mengatakan jika tenaga kerja sudah terdaftar menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan maka secara otomatis bisa mendapatkan BSU.

Sebaliknya, apabila belum terdaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan maka dipastikan tidak bisa memperoleh bantuan.

"Tenaga kerja harus daftar masing-masing, soalnya orang perorangan. Mereka masukan sendiri, paling penting sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan sehingga uang bisa masuk langsung ke rekening," ujar Bobby ketika dihubungi via telepon, Minggu (23/8).

GM PT Ramayana Sentosa (Tbk) Robby Kase mengatakan karyawan PT Ramayana telah mendaftarkan sendiri ke BPJS Ketenagakerjaan untuk mendapatkan bantuan Rp 600 ribu. "Sekitar 72 orang di luar parkir dan gedung yang mendaftar sendiri, memasukkan nama sendiri ke BPJS Ketenagakerjaan ," katanya.

Terpisah, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang NTT Armada Kaban mengatakan, "Saat ini yang sudah kami collect 47 ribu lebih orang dan hampir mencapai 100 persen. Jumlah ini setara dengan Rp 122 miliar yang akan masuk di NTT." Ia menyebut, pihaknya sudah kumpulkan nomor rekening 47 ribu peserta.

Adapun persyaratan, yaitu peserta BPJS Ketenagakerjaan aktif, bukan BUMN atau non-ASN.

"Seperti informasi yang kami dapat dari kantor pusat bahwa program ini mulai berjalan pada bulan September 2020," ujarnya.

Menurut Armada, pendaftaran program ini ditutup tanggal 20 Agustus. Selanjutnya, pihaknya meng-update semua nomor rekening.

"Data ini akan kami serahkan kepada pemerintah. Dan, pemerintah sudah menunjuk 4 bank penyaluran, yaitu Bank Mandiri, BNI, BRI dan BTN," kata Armada.

Kepala BPJS Ketenagakerjaan Sumba Timur Chandra Chahyono mengatakan, pihaknya telah menerima ribuan nomor rekening pekerja . Menurutnya, pihaknya hanya bertugas mengoleksi identitas dan rekening pekerja swasta .

"Sementara data yang kita koleksi untuk wilayah Sumba ada sekitar 4.800 rekening pekerja swasta yang terkoleksi atau terkumpul," kata Chandra.

Ia menyebut total peserta BPJS Ketenagakerjaan 6.695 orang. Sebanyak 6.000 di antaranya merupakan tenaga kerja perusahaan. Chandra mengucapkan terima kasih kepada semua perusahaan yang sudah mendaftar tenaga kerja.

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah memastikan subsidi gaji untuk pekerja swasta dengan penghasilan di bawah Rp 5 juta itu akan disalurkan mulai 25 Agustus 2020.

Page 314: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

313

Ida mengatakan, peluncuran penyaluran bantuan tersebut akan dilakukan langsung oleh Presiden Joko Widodo. "Subsidi upah insya Allah akan di-launching oleh Bapak Presiden tanggal 25 Agustus ini," ujarnya, Sabtu (22/8).

Subsidi gaji akan disalurkan langsung ke nomor rekening aktif para pekerja secara bertahap. Hal ini sesuai persyaratan dari Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker) Nomor 14 Tahun 2020.

Lebih lanjut kata Ida, pekerja yang akan menerima bantuan subsidi sebesar Rp 600.000 per bulan mencapai 15,7 juta orang. Sementara, data BPJamsostek per 21 Agustus 2020 menyebutkan, jumlah pekerja yang telah memberikan nomor rekeningnya mencapai lebih dari 13,6 juta pekerja .

"Datanya sudah mulai mendekati 15 juta. Kalau sudah terdata dan divalidasi dengan baik itu ada 7,4 juta rekening," ucapnya. (cr1/yen/cr6/yel/kompas.com).

Page 315: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

314

Judul Subsidi Gaji Terganjal BPJS TK

Nama Media Haluan Padang

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL Pg5

Jurnalis Tajuk Rencana

Tanggal 2020-08-24 09:22:00

Ukuran 243x53mmk

Warna Hitam/Putih

AD Value Rp 17.010.000

News Value Rp 51.030.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Ringkasan

PEMERINTAH akan memberikan insentif sebesar Rp600 ribu per bulan (selama 4 bulan) kepada pekerja swasta di tanah air yang bergaji di bawah Rp5 Juta.

Rencananya bantuan sosial tersebut akan ditransfer langsung per dua bulan ke rekening masing-masing pekerja mulai September 2020.

SUBSIDI GAJI TERGANJAL BPJS TK

PEMERINTAH akan memberikan insentif sebesar Rp600 ribu per bulan (selama 4 bulan) kepada pekerja swasta di tanah air yang bergaji di bawah Rp5 Juta. Rencananya bantuan sosial tersebut akan ditransfer langsung per dua bulan ke rekening masing-masing pekerja mulai September 2020.

Menteri Keuangan Sri Mulyani menyebut pemerintah akan menggelon-torkan Rp31,2 Triliun untuk merealisasikan program ini. Bantuan ini bagian dari berbagai program jaring pengaman sosial dampak Covid-19. Ditujukan untuk memacu lebih banyak perputaran uang di masyarakat.

Hal ini guna pemulihan ekonomi nasional karena Pertumbuhan ekonomi Indonesia salah satunya dipengaruhi oleh tingkat konsumsi masyarakat. Namun sayangnya, tak semua karyawan swasta yang bisa menikmati bantuan tersebut. Diperkirakan hanya 13,8 juta karyawan swasta yang memenuhi persyaratan.

Kepesertaan di Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan (TK) dengan iuran minimal Rpl50.000 per bulan, menjadi syarat utama. Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan data BPJS Ketenagakerjaan dinilai paling akurat dan lengkap. Selain itu, program ini juga untuk memberikan apresiasi kepada para pekerja yang sudah terdaftar dan aktif membayar iuran BPJS Ketenagakerjaan.

Rencana pemerintah untuk memberikan bansos pada pekerja ini tentunya disambut positif oleh organisasi serikat pekerja/buruh. Apalagi di masa pandemi covid-19 ini banyak pekerja yang tidak mendapatkan upah penuh sehingga berdampak terhadap menurunnya daya beli.

Page 316: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

315

Oleh karena itu semua pekerja swasta yang berpenghasilan di bawah Rp5 Juta harus mendapatkan perlakukan setara. Tak bisa bantuan itu hanya dinikmati segelintir pekerja. Seluruh karyawan bergaji di bawah Rp5 juta harus mendapatkan bantuan dari pemerintah tanpa melihat kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan.

Sebab semua pekerja adalah juga rakyat Indonesia yang mempunyai hak yang sama. Apalagi tidak terdaftarnya karyawan tersebut di BPJS Ketenagakerjaan bukanlah sepenuhnya salah mereka. Menurut Undang-Undang BPJS, yang wajib mendaftarkan buruh sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan adalah pengusaha.

Saat ini jumlah pekerja mencapai 52,2 juta orang. Sementara bansos ditargetnya hanya menyentuh 13 jutaan karyawan saja. Akan ada persepsi ketidakadilan kalau ini diterapkan. Oleh karena itu jangan kepesertaan BPJS yang dijadikan pedoman agar lebih banyak pekerja yang mendapatkan manfaat dari program tersebut.

Selain itu, pemerintah sebaiknya juga memberikan perhatian kepada pekerja yang terdampak Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) akibat wabah Covid-19 yang berjumlah 2,8 juta orang. Pemerintah juga harus memberikan insentif khusus untuk mereka. Selanjutnya membuka peluang bagi mereka untuk mendapatkan pekerjaan kembali. Dengan demikian mereka tidak terpuruk pada jurang kemiskinan yang menjadi ancaman serius bangsa. (*)

Page 317: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

316

Page 318: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

317

Judul Inilah Daftar Menteri Kabinet Jokowi-Amin yang Disebut Bakal Kena Reshuffle, Prabowo?

Nama Media bangka.tribunnews.com

Newstrend Reshuffle Kabinet Indonesia Maju

Halaman/URL https://bangka.tribunnews.com/2020/08/24/inilah-daftar-menteri-kabinet-jokowi-amin-yang-disebut-bakal-kena-reshuffle-prabowo

Jurnalis Evan

Tanggal 2020-08-24 09:21:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Negatif

Narasumber

neutral - Neta S Pane (Ketua Presidium IPW) Dari info yang diperoleh IPW, sedikitnya ada 11 menteri Jokowi yang akan di-reshuffle dan paling banyak 18

neutral - Neta S Pane (Ketua Presidium IPW) Seperti AHY putra mantan Presiden SBY dan mantan Cawapres Prabowo , Sandiaga Uno

negative - Fadjroel Rachman (Juru Bicara Presiden) Presiden Joko Widodo tidak pernah merencanakan adanya reshuffle kabinet

positive - Fadjroel Rachman (Juru Bicara Presiden) Baik di bidang kesehatan, jaring pengaman sosial, maupun pemulihan dan transformasi ekonomi. Terima kasih

Ringkasan

Kabar soal Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan mengocok ulang atau reshuffle jajaran menterinya kian santer terdengar. Berdasarkan informasi yang diperoleh IPW, setidaknya ada 11 Menteri Jokowi yang akan di-reshuffle dan paling banyak 18. Berikut daftarnya : - Menteri Perhubungan - Menteri Koperasi - Menkumham - Menpora - Mendikbud - Menteri Pariwisata - Menteri Perdagangan - Menaker - Mensos - Menteri Kominfo - Menkes - Menteri Perindustrian - Meneg BUMN - Menteri Agama - Kepala Bulog Neta menyampaikan bahwa jumlah menteri yang berasal dari anggota Polri akan bertambah setelah reshuffle.

INILAH DAFTAR MENTERI KABINET JOKOWI-AMIN YANG DISEBUT BAKAL KENA RESHUFFLE, PRABOWO?

Inilah Daftar Menteri Kabinet Jokowi-Amin yang Disebut Bakal Kena Reshuffle, Prabowo ? BANGKAPOS.COM - Kabar soal Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan mengocok ulang atau reshuffle jajaran menterinya kian santer terdengar.

Page 319: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

318

Setidaknya ada 11 hingga 18 menteri yang disebutkan bakal kena geser. Hal ini disampaikan oleh Indonesia Police Watch (IPW).

"Dari info yang diperoleh IPW, sedikitnya ada 11 menteri Jokowi yang akan di-reshuffle dan paling banyak 18," ujar Ketua Presidium IPW Neta S Pane dalam keterangan tertulis, dilansir oleh Kontan.co.id.

Neta menjelaskan reshuffle tersebut salah satunya adalah kemungkinan bergesernya Menteri Pertahanan Prabowo Subianto. Mengingat adanya program ketahanan pangan yang disebut food estate, membuat kabar bergesernya Prabowo menjadi Menteri Pertanian menjadi kencang.

Belum lagi akan digantinya Panglima TNI Tjahjono dengan Kepala Staf Angkatan Darat Andhika Prakasa. Panglima TNI juga nantinya akan didampingi oleh Wakil Panglima TNI sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan. Tidak hanya di sektor pertahanan, sektor ekonomi pun akan tersentuh oleh reshuffle pertama di periode kedua Jokowi sebagai presiden.

Menteri yang akan terkena reshuffle disebutkan oleh Neta. Berdasarkan informasi yang diperoleh IPW, setidaknya ada 11 Menteri Jokowi yang akan di-reshuffle dan paling banyak 18. Berikut daftarnya : - Menteri Perhubungan - Menteri Koperasi - Menkumham - Menpora - Mendikbud - Menteri Pariwisata - Menteri Perdagangan - Menaker - Mensos - Menteri Kominfo - Menkes - Menteri Perindustrian - Meneg BUMN - Menteri Agama - Kepala Bulog Neta menyampaikan bahwa jumlah menteri yang berasal dari anggota Polri akan bertambah setelah reshuffle.

Begitu pula menteri dari PDI Perjuangan juga akan bertambah.

Meski begitu nama baru wajah lama disebut akan muncul dalam reshuffle. Nama-nama yang sebelumnya pernah muncul untuk mengisi posisi menteri menguat kembali.

"Seperti AHY putra mantan Presiden SBY dan mantan Cawapres Prabowo , Sandiaga Uno," jelas Neta.

Pasca pandemi Covid-19 dan new normal akan dijadikan momentum bagi Jokowi untuk mengevaluasi semua kinerja jajaran pemerintahannya.

Sehingga diharapkan setelah Desember 2020 kinerja pemerintah Jokowi jauh lebih baik.

Terutama dalam menata perekonomian maupun keamanan bangsa Indonesia setelah Covid-19.

Neta menambahkan reshuffle akan dilakukan pada akhir bulan Agustus 2020 ini.

Tanggapan istana Terkait adanya isu reshuffle kabinet Jokowi-Amin ini, pihak istana secara tegas membantahnya.

"Presiden Joko Widodo tidak pernah merencanakan adanya reshuffle kabinet," kata Juru Bicara Presiden, Fadjroel Rachman, dalam pernyataannya secara visual kepada Kompas TV, Jumat (21/8/2020).

Menurutnya, kini semua menteri dalam Kabinet Indonesia Maju sedang bekerja keras untuk menyelesaikan dan menghadapi pandemi Covid-19.

"Baik di bidang kesehatan, jaring pengaman sosial, maupun pemulihan dan transformasi ekonomi. Terima kasih," tutupnya.

(Tribunnewswiki.com, Kontan.co.id)

Page 320: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

319

Judul Ini proses validasi rekening bank untuk dapat subsidi gaji Rp 600.000 dari pemerintah

Nama Media kontan.co.id

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://caritahu.kontan.co.id/news/ini-proses-validasi-rekening-bank-untuk-dapat-subsidi-gaji-rp-600000-dari-pemerintah

Jurnalis Virdita Rizki Ratriani

Tanggal 2020-08-24 09:20:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Agus Susanto (Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan) Tahapan validasi cukup berlapis, kita ingin memastikan betul bahwa data-data yang disampaikan oleh BPJamsostek telah sesuai dengan kriteria dan sistem yang terdata di BPJamsostek

neutral - Agus Susanto (Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan) Jadi ada proses yang berjalan setiap saat dan tentunya angka-angka ini akan berubah setiap detik karena ada proses

Ringkasan

BPJS Ketenagakerjaan (BPJamsostek) telah mengumpulkan 13,6 juta nomor rekening calon penerima bantuan subsidi gaji pekerja (subsidi gaji di bawah Rp 5 juta) hingga Jumat (21/8) pukul 12:28 WIB.

Meski begitu, Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan Agus Susanto menjelaskan, nomor rekening ini masih harus divalidasi dengan berbagai tahap terlebih dahulu sebelum disetorkan ke pemerintah.

INI PROSES VALIDASI REKENING BANK UNTUK DAPAT SUBSIDI GAJI RP 600.000 DARI PEMERINTAH

BPJS Ketenagakerjaan (BPJamsostek) telah mengumpulkan 13,6 juta nomor rekening calon penerima bantuan subsidi gaji pekerja (subsidi gaji di bawah Rp 5 juta) hingga Jumat (21/8) pukul 12:28 WIB. Meski begitu, Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan Agus Susanto menjelaskan, nomor rekening ini masih harus divalidasi dengan berbagai tahap terlebih dahulu sebelum disetorkan ke pemerintah.

"Tahapan validasi cukup berlapis, kita ingin memastikan betul bahwa data-data yang disampaikan oleh BPJamsostek telah sesuai dengan kriteria dan sistem yang terdata di BPJamsostek," ujar Agus dikutip Kontan.co.id (21/8).

Page 321: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

320

Proses validasi nomor rekening Ada beberapa tahapan validasi nomor rekening dalam program subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan: 1. Validasi oleh perbankan Pertama, 13,6 juta nomor rekening tersebut harus divalidasi terlebih dahulu oleh perbankan. Setidaknya dilakukan oleh 127 perbankan di Indonesia.

Validasi meliputi keaktifan dan keabsahan nomor rekening. Hasilnya, ada 9,33 juta nomor rekening yang valid dan 51.859 yang tidak valid. Nomor yang tidak valid ini perlu dikirim kembali ke perusahaan untuk memperbaiki nomor rekeningnya. Sementara masih ada sekitar 4,21 juta nomor rekening yang masih dalam proses validasi.

"Jadi ada proses yang berjalan setiap saat dan tentunya angka-angka ini akan berubah setiap detik karena ada proses," terang Agus.

2. Validasi pemilik nomor rekening dengan kriteria Permenaker 14/2020 Kedua, nomor rekening yang sudah valid di perbankan divalidasi secara internal oleh BPJS Ketenagakerjaan. BPJS Ketenagakerjaan memvalidasi dengan data kepesertaan yang memenuhi kriteria sesuai dengan Permenaker 14/2020. Hasilnya, ada 8,17 juta nomor rekening valid dan 1,15 juta tidak valid. Dari nomor rekening ini ada yang dikeluarkan karena tidak sesuai kriteria Kemnaker. Selain itu, ada pula yang perlu dikembalikan ke perusahaan untuk diperbaiki dan dikirimkan kembali ke BPJS Ketenagakerjaan bila ada kesalahan seperti nama berbeda dan lainnya.

3. Validasi ketunggalan nomor rekening Ketiga, BPJS Ketenagakerjaan juga melakukan validasi nomor rekening dan ketunggalan.

Menurut Agus, dalam tahap ini, BPJS Ketenagakerjaan menemukan ada pekerja yang bekerja di berbagai tempat dengan nama sama tetapi mengirimkan nomor rekening yang berbeda. Ada pula satu rekening dengan beberapa nomor kepesertaan.

Sehingga, data yang tidak valid akan dikembalikan ke perusahaan untuk diperbaiki dan dikembalikan ke BPJamsostek untuk dilakukan validasi ulang.

Syarat penerima subsidi gaji Rp 600.000 per bulan Adapun, pemerintah menargetkan penerima bantuan subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan sebanyak 15,7 juta orang di mana total anggaran yang disiapkan Rp 37,7 triliun.

Bantuan yang diberikan Rp 600.000 per bulan selama empat bulan untuk program subsidi gaji di bawah Rp 5 juta. Nantinya, bantuan subsidi ini akan ditransfer langsung ke penerima manfaat dalam dua tahap.

Syarat penerima subsidi gaji sesuai dengan Permenaker 14/2020 adalah Warga negara Indonesia yang dibuktikan dengan nomor Induk Kependudukan.

Lalu terdaftar sebagai peserta aktif program jaminan sosial ketenagakerjaan BPJS Ketenagakerjaan yang dibuktikan dengan nomor kepesertaan, pekerja/Butuh penerima gaji/upah, kepesertaan sampai dengan bulan Juni 2020.

Syarat lainnya, peserta aktif program jaminan sosial ketenagakerjaan yang membayar iuran dengan besaran iuran yang dihitung berdasarkan gaji di bawah Rp 5 juta sesuai gaji/upah terakhir yang dilaporkan oleh pemberi kerja kepada BPJS Ketenagakerjaan. Selain itu, harus tercatat di BPJS Ketenagakerjaan, serta memiliki rekening bank yang aktif.

Page 322: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

321

Judul BP2MI Duga Ada Oknum Berkuasa Terlibat Penyelundupan TKI Ilegal

Nama Media viva.co.id

Newstrend TKI Ilegal

Halaman/URL https://www.viva.co.id/berita/nasional/1295562-bp2mi-duga-ada-oknum-berkuasa-terlibat-penyelundupan-tki-ilegal

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-24 09:11:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Negatif

Narasumber

negative - Benny Rhamdani (Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia) Keberangkatan para pekerja migran Indonesia yang ilegal ini lebih banyak dilakukan oleh sindikat, para sindikat ini komplotan yang memiliki modal yang diduga dibekingi oknum-oknum yang memiliki kekuasaan. Tapi, siapapun oknum-oknum tersebut yang berkomplot mendapatkan uang dengan cara kotor adalah musuh negara

positive - Benny Rhamdani (Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia) Saya berharap, satgas pemberantasan migran ilegal yang sudah dibentuk bisa bekerja efektif dengan semua stakholder yang ada di daerah. Baik kepolisian,TNI dan masyarakat

positive - Benny Rhamdani (Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia) Saya meminta kepada UPT BP2MI Kalbar untuk melakukan penekanan kepada tenaga kerja dengan cara yang legal

Ringkasan

Penyelundupan Tenaga Kerja Indonesia (TKI) hingga saat ini masih terjadi. Kalimantan Barat adalah salah satu provinsi di Indonesia yang berbatasan langsung dengan Malaysia, sehingga rawan terjadinya penyelundupan TKI ilegal.

Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI), Benny Rhamdani mengatakan bahwa Kalbar merupakan pintu masuk dan keluar tenaga kerja migran, sehingga rawan terjadinya penyelundupan TKI ilegal. Dan perlu adanya penanganan yang serius dari satgas pemberantasan pekerja migran ilegal.

BP2MI DUGA ADA OKNUM BERKUASA TERLIBAT PENYELUNDUPAN TKI ILEGAL

Penyelundupan Tenaga Kerja Indonesia (TKI) hingga saat ini masih terjadi. Kalimantan Barat adalah salah satu provinsi di Indonesia yang berbatasan langsung dengan Malaysia, sehingga rawan terjadinya penyelundupan TKI ilegal .

Page 323: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

322

Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI), Benny Rhamdani mengatakan bahwa Kalbar merupakan pintu masuk dan keluar tenaga kerja migran, sehingga rawan terjadinya penyelundupan TKI ilegal. Dan perlu adanya penanganan yang serius dari satgas pemberantasan pekerja migran ilegal.

"Keberangkatan para pekerja migran Indonesia yang ilegal ini lebih banyak dilakukan oleh sindikat, para sindikat ini komplotan yang memiliki modal yang diduga dibekingi oknum-oknum yang memiliki kekuasaan. Tapi, siapapun oknum-oknum tersebut yang berkomplot mendapatkan uang dengan cara kotor adalah musuh negara," kata Benny Rhamdani kepada .co.id di Pontianak pada Senin, 24 Agustus 2020.

Ia mengatakan, bahwa oknum-oknum yang hanya berorientasi mendapatkan keuntungan adalah pengkhianat negara. Dan negara tidak boleh kalah, negara harus hadir dalam menghadapi sindikat pengiriman migran ilegal. Dan untuk memberantas migran ilegal BP2MI sudah membentuk satgas pemberantasan migran ilegal.

"Saya berharap, satgas pemberantasan migran ilegal yang sudah dibentuk bisa bekerja efektif dengan semua stakholder yang ada di daerah. Baik kepolisian,TNI dan masyarakat," kata Benny.

Lebih lanjut, kata Benny, penempatan tenaga kerja migran Kalbar ada 100 ribu, namun yang bermasalah hampir 3.000 orang. Dan Kalbar tercatat daerah yang rawan terjadinya pengiriman tenaga kerja migran ilegal. "Saya meminta kepada UPT BP2MI Kalbar untuk melakukan penekanan kepada tenaga kerja dengan cara yang legal," ujarnya.

Dia pun mengatakan, jumlah pekerja migran Indonesia ada 3,7 juta yang terdata di dalam sistem, dan data yang ada di World Bank secara keseluruhan ada 9 juta. Kemudian ada 5,3 juta yang berangkat secara ilegal di 150 negara di dunia," ujarnya. (ren).

Page 324: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

323

Judul Subsidi Gaji Rp 600.000 BPJS Ketenagakerjaan Cair Mulai Besok

Nama Media kompas.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://money.kompas.com/read/2020/08/24/090300926/subsidi-gaji-rp-600.000-bpjs-ketenagakerjaan-cair-mulai-besok

Jurnalis Muhammad Idris

Tanggal 2020-08-24 09:03:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Subsidi upah insya Allah akan di- launching oleh Bapak Presiden tanggal 25 Agustus ini

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Sekarang alhamdulillah, teman-teman pekerja kita yang menjadi peserta BPJS (Ketenagakerjaan) datanya sudah 12 juta nomor rekening sudah masuk

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Kita minta teman-teman BPJS untuk memvalidasi datanya dan kami di Kementerian Ketenagakerjaan menerima datanya dari BPJS Ketenagakerjaan. Jadi yang melakukan validasi adalah teman-teman dari BPJS Ketenagakerjaan

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Jadi untuk subsidi bulan September-Oktober akan kita berikan pada akhir Agustus ini. Dan 2 bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp 1.200.000

positive - Agus Susanto (Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan) Penyerahan data rekening akan kita sampaikan ke Kemnaker secara bertahap. Tahap pertama akan dilakukan pada minggu keempat Agustus 2020

positive - Agus Susanto (Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan) Sesuai dengan pembicaraan, koordinasi kami dengan kementerian terkait, kita kita akan memberikan data ini secara bertahap

positive - Agus Susanto (Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan) Jadi tidak menunggu sekaligus, karena ini masih berproses terus. Data-data nomor rekening yang sudah tervalidasi, sudah siap, kita akan serahkan untuk bisa segera dilakukan pembayaran

positive - Agus Susanto (Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan) Anggaran ini berasal dari pemerintah. Jadi, ini adalah dana dari pemerintah bukan dana peserta BP Jamsostek

Ringkasan

Bantuan subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan bagi karyawan swasta dengan gaji di bawah Rp 5 juta dalam program Bantuan Subsidi Upah (BSU) akan mulai dicairkan pada Selasa besok, 25 Agustus 2020.

Page 325: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

324

"Subsidi upah insya Allah akan di- launching oleh Bapak Presiden tanggal 25 Agustus ini," kata Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah seperti dikutip Senin (24/8/2020).

SUBSIDI GAJI RP 600.000 BPJS KETENAGAKERJAAN CAIR MULAI BESOK

JAKARTA, - Bantuan subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan bagi karyawan swasta dengan gaji di bawah Rp 5 juta dalam program Bantuan Subsidi Upah (BSU) akan mulai dicairkan pada Selasa besok, 25 Agustus 2020.

"Subsidi upah insya Allah akan di- launching oleh Bapak Presiden tanggal 25 Agustus ini," kata Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah seperti dikutip Senin (24/8/2020).

Pemerintah menyiapkan anggaran Rp 37,7 triliun untuk program bantuan subsidi gaji. Penerima subsidi gaji ini akan menerima bantuan Rp 600.000 per bulan selama 4 bulan. Pembayarannya dilakukan selama 2 tahap atau Rp 1,2 juta setiap penyaluran.

Sebelumnya, Ida mengungkapkan, selain gaji di bawah Rp 5 juta, karyawan swasta yang menerima bantuan 600.000 dari pemerintah harus tercatat sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

Tercatat, sampai saat ini pemerintah telah mengantongi sekitar 12 juta rekening calon penerima bantuan subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan ( bantuan pemerintah gaji dibawah 5 juta ) "Sekarang alhamdulillah, teman-teman pekerja kita yang menjadi peserta BPJS (Ketenagakerjaan) datanya sudah 12 juta nomor rekening sudah masuk," kata Ida.

"Kita minta teman-teman BPJS untuk memvalidasi datanya dan kami di Kementerian Ketenagakerjaan menerima datanya dari BPJS Ketenagakerjaan. Jadi yang melakukan validasi adalah teman-teman dari BPJS Ketenagakerjaan," tambah Ida.

Pemberian BLT BPJS Ketenagakerjaan ini akan disalurkan secara bertahap. Pemerintah juga meminta perusahaan pemberi kerja proaktif menyampaikan data nomor rekening karyawan penerima bantuan.

"Jadi untuk subsidi bulan September-Oktober akan kita berikan pada akhir Agustus ini. Dan 2 bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp 1.200.000," tutur Ida.

Sementara itu, Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan Agus Susanto mengatakan, total terdapat 15,7 juta karyawan dengan gaji di bawah Rp 5 juta per bulan yang akan mendapatkan bantuan pemerintah lewat rekening tersebut.

Namun, pencairan stimulus total Rp 2,4 juta bagi setiap penerima itu akan dilakukan secara bertahap dalam program bantuan Rp 600.000 untuk karyawan swasta ini.

Dia mengungkapkan batas akhir waktu pengumpulan rekening bank penerima subsidi gaji Rp 600.000 yakni hingga 31 Agustus 2020 dan akan terus dievaluasi.

Setelah itu, lanjut Agus, Presiden Jokowi akan menyerahkan bantuan subsidi gaji atau bantuan pemerintah lewat rekening tahap I ini secara simbolis, baik melalui tatap muka dan virtual.

"Penyerahan data rekening akan kita sampaikan ke Kemnaker secara bertahap. Tahap pertama akan dilakukan pada minggu keempat Agustus 2020," terang Agus dikutip dari Kontan.

Page 326: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

325

Nomor rekening yang sudah dikumpulkan tersebut divalidasi secara berlapis, agar penerima subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan tepat sasaran. Tahap validasi pertama dilakukan dengan perbankan, selanjutnya validasi dilakukan secara internal oleh BPJS Ketenagakerjaan.

"Sesuai dengan pembicaraan, koordinasi kami dengan kementerian terkait, kita kita akan memberikan data ini secara bertahap," kata Agus.

"Jadi tidak menunggu sekaligus, karena ini masih berproses terus. Data-data nomor rekening yang sudah tervalidasi, sudah siap, kita akan serahkan untuk bisa segera dilakukan pembayaran," kata dia lagi.

Agus memastikan, dana Bantuan Subsidi Upah (BSU) yang akan disalurkan kepada para pekerja non-BUMN dan non-ASN tersebut menggunakan anggaran negara, bukan dari dana kepesertaan milik pekerja.

"Anggaran ini berasal dari pemerintah. Jadi, ini adalah dana dari pemerintah bukan dana peserta BP Jamsostek," ujar Agus.

(Sumber: /Rully R Ramli, Mutia Fauzia | Editor: Erlangga Djumena, Yoga Sukmana, Bambang P. Jatmiko).

Page 327: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

326

Judul 3 Cara Cek Nama Terdaftar BPJS Ketenagakerjaan, Karyawan Swasta Bergaji di Bawah Rp 5 Juta Dapat BLT

Nama Media tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.tribunnews.com/nasional/2020/08/24/3-cara-cek-nama-terdaftar-bpjs-ketenagakerjaan-karyawan-swasta-bergaji-di-bawah-rp-5-juta-dapat-blt

Jurnalis Suci Bangun Dwi Setyaningsih

Tanggal 2020-08-24 08:48:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziah (Menteri Ketenagakerjaan) Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insya Allah tanggal 25 Agustus ini

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Sekarang alhamdulillah, teman-teman pekerja kita yang menjadi peserta BPJS (Ketenagakerjaan) datanya sudah 12 juta nomor rekening sudah masuk

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp 1.200.000

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Jadi untuk subsidi bulan September-Oktober akan kita berikan pada akhir Agustus ini. Dan 2 bulan berikutnya akan diberikan.

Ringkasan

Berikut ini cara mengecek namamu terdaftar BPJS Ketenagakerjaan, dikabarkan bagi karyawan swasta bergaji di bawah Rp 5 juta mendapatkan BLT Rp 600 ribu.

Nah, untuk mengecek apakah terdaftar atau tidak di BPJS Ketenagakerjaan, Anda dapat mengakses laman sso.bpjsketenagakerjaan.go.id atau melalui aplikasi BPJSTK Mobile.

3 CARA CEK NAMA TERDAFTAR BPJS KETENAGAKERJAAN, KARYAWAN SWASTA BERGAJI DI BAWAH RP 5 JUTA DAPAT BLT

Berikut ini cara mengecek namamu terdaftar BPJS Ketenagakerjaan, dikabarkan bagi karyawan swasta bergaji di bawah Rp 5 juta mendapatkan BLT Rp 600 ribu.

Page 328: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

327

Nah, untuk mengecek apakah terdaftar atau tidak di BPJS Ketenagakerjaan, Anda dapat mengakses laman sso.bpjsketenagakerjaan.go.id atau melalui aplikasi BPJSTK Mobile.

Hal ini untuk memudahkan peserta untuk mengecek kepesertaan, i nformasi saldo JHT hingga rincian saldo JHT tahunan.

Login menggunakan alamat email dan password.

Apabila belum terdaftar di laman tersebut, bisa melakukan registrasi dan mengisi formulir.

Terkait Bantuan Langsung Tunai (BLT) Rp 600 ribu yang diberikan kepada karyawan swasta bergaji di bawah Rp 5 juta akan cair pada 25 Agustus 2020.

Bantuan tersebut, ditransfer langsung ke rekening pekerja yang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan.

Nantinya, BLT Rp 600 ribu diberikan selama empat bulan berturut-turut dalam dua tahap, sehingga totalnya Rp 2,4 juta.

Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah mengatakan, pemberian bantuan tersebut akan mulai dilakukan pada 25 Agustus 2020.

Selanjutnya, dilakukan secara simbolik oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi), sebagaimana dilansir Kompas.com .

"Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insya Allah tanggal 25 Agustus ini," kata Ida Fauziah dalam keterangan tertulis, dikutip Senin (17/8/2020).

Ida menambahkan, karyawan dan pegawai yang menerima bantuan harus tercatat sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan .

Tercatat, sampai saat ini pemerintah telah mengantongi sekitar 12 juta rekening calon penerima bantuan subsidi gaji atau upah dari BPJS Ketenagakerjaan .

"Sekarang alhamdulillah, teman-teman pekerja kita yang menjadi peserta BPJS (Ketenagakerjaan) datanya sudah 12 juta nomor rekening sudah masuk," kata Ida.

Berikut 3 cara cek nama terdaftar hingga saldo JHT di BPJS Ketenagakerjaan, dilansir Kontan.co.id : 1. Cek melalui situs BPJS Ketenagakerjaan Anda bisa mengecek status kepesertaan BPJamsostek melalui laman resmi sso.bpjsketenagakerjaan.go.id .

Login menggunakan alamat email dan password.

Nantinya, peserta khusus tenaga kerja juga mendapatkan informasi Saldo JHT dan Rincian Saldo JHT tahunan.

Apabila belum terdaftar di laman tersebut, bisa melakukan registrasi dengan cara: a. Masuk ke sso.bpjsketenagakerjaan.go.id b. Pilih menu registrasi.

c. Isi formulir sesuai dengan data, seperti: - Nomor KPJ Aktif - Nama - Tanggal lahir - Nomor e-KTP - Nama ibu kandung - Nomor ponsel dan email.

- Apabila berhasil, kamu akan mendapatkan PIN.

- PIN dikirim melalui email dan SMS dari nomor ponsel yang didaftarkan.

2. Via aplikasi BPJSTK Mobile - Peserta harus mengunduh aplikasi BPJSTK Mobile di Android, iOS, dan BlackBerry.

Page 329: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

328

- Setelah mengunduh, peserta harus melakukan registrasi terlebih dahulu untuk mendapatkan PIN.

- Syarat registrasi di aplikasi BPJSTK Mobile antara lain Nomor KPJ (ada di kartu BPJS Ketenagakerjaan ), NIK e-KTP, dan tanggal lahir, dan nama.

- Setelah terdaftar dan login, peserta dapat mengetahui status kepesertaan BPJAMSOSTEK.

- Kemudian pilih di "Kartu Digital".

- Setelah muncul tampilan kartu digital BPJS Ketenagakerjaan , klik di tampilan tersebut, bagian bawah akan terlihat status kepesertaan BPJS TK (aktif/tidak aktif).

Nantinya, peserta khusus tenaga kerja juga mendapatkan informasi saldo JHT dan rincian saldo JHT tahunan.

Tersedia juga informasi profil perserta, simulasi saldo JHT dan formulir pengajuan klaim online.

3. Via kantor BPJS Ketenagakerjaan Cara cek status kepesertaan yang paling tradisional adalah datang langsung ke kantor BPJS Ketenagakerjaan .

Peserta BPJS Ketenagakerjaan juga harus membawa persyaratan untuk mengecek kepesertaan.

Adapun sebagai informasi, berikut ini syarat karyawan swasta penerima program subsidi Rp 600.000 dari pemerintah: - Warga Negara Indonesia yang dibuktikan dengan Nomor Induk Kependudukan - Terdaftar sebagai peserta jaminan sosial tenaga kerja yang masih aktif di BPJS Ketenagakerjaan yang dibuktikan dengan nomor kartu kepesertaan - Peserta yang membayar iuran dengan besaran iuran yang dihitung berdasarkan upah di bawah Rp 5.000.000 sesuai upah yang dilaporkan kepada BPJS Ketenagakerjaan - Pekerja/Buruh penerima upah - Memiliki rekening bank yang aktif - Tidak termasuk dalam peserta penerima manfaat program Kartu Prakerja - Peserta yang terdaftar sebagai peserta aktif di BPJS Ketenagakerjaan sampai dengan bulan Juni 2020.

- Bukan karyawan BUMN dan PNS Skema pencairan bantuan dana untuk pekerja swasta dengan gaji di bawah Rp 5 juta: Subsidi upah yang diberikan sebesar Rp600.000 selama 4 bulan atau total senilai Rp 2,4 juta.

Subsidi ini akan diberikan setiap 2 bulan, dengan demikian penerima bantuan akan mendapatkan Rp 1,2 juta setiap pembayaran.

"Jadi untuk subsidi bulan September-Oktober akan kita berikan pada akhir Agustus ini. Dan 2 bulan berikutnya akan diberikan." "Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp 1.200.000," kata Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah.

Bantuan subsidi upah ini diberikan sebagai bentuk penghargaan kepada pekerja dan pemberi kerja (perusahaan) yang selama ini menjadi peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan .

(Tribunnews.com/Suci Bangun DS, Kontan.co.id/Virdita Rizki Ratriani, Rully R. Ramli).

Page 330: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

329

Judul Istana: Tidak Ada Reshuffle Kabinet, yang Diperlukan Kerja Cepat, Keras dan Inovatif

Nama Media bali.tribunnews.com

Newstrend Reshuffle Kabinet Indonesia Maju

Halaman/URL https://bali.tribunnews.com/2020/08/24/istana-tidak-ada-reshuffle-kabinet-yang-diperlukan-kerja-cepat-keras-dan-inovatif

Jurnalis Wema Satya Dinata

Tanggal 2020-08-24 08:46:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Fadjroel Rahman (Juru Bicara Presiden) Dalam semua kegiatan di kementerian masing-masing

positive - Fadjroel Rahman (Juru Bicara Presiden) Pernyataan ini sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo agar jajarannya tetap fokus bekerja memanfaatkan momentum krisis untuk lompatan kemajuan.

positive - Jokowi (Panglima TNI) Bekerja cepat, bekerja keras, bekerja Inovatif, itulah yang diperlukan Indonesia saat ini

positive - Joko Widodo (Presiden) Sekali lagi, tidak ada reshuffle kabinet. Presiden Joko Widodo memerintahkan kepada para menteri agar tetap fokus bekerja, fokus menyelesaikan krisis, dan fokus membajak momentum krisis ini. Untuk melakukan lompatan kemajuan di segala bidang, melakukan reformasi fundamental sebagai prasyarat Indonesia Maju

neutral - Joko Widodo (Presiden) Presiden Joko Widodo memerintahkan kepada para menteri agar tetap fokus bekerja, fokus menyelesaikan krisis, dan fokus membajak momentum krisis ini.

neutral - Neta S Pane (Ketua Presidium Indonesia Police Watch) Sedikitnya ada 11 hingga 18 anggota kabinet yang akan bergeser dan berganti

neutral - Jokowi (Panglima TNI) Jumlah menteri dari anggota Polri diperkirakan juga akan bertambah dalam kabinet hasil reshuffle ini

neutral - Jokowi (Panglima TNI) Sementara pergantian Kapolri akan dilakukan sesuai jadwal, yakni pensiunnya Jenderal Idham Azis pada awal Januari 2021

neutral - Jokowi (Panglima TNI) Dalam reshuffle kali ini, sepertinya Jokowi kecewa dengan anak anak milenial yang dimasukkannya dalam kabinet. Sehingga reshuffle ini sekaligus akan mengevaluasi kinerja mereka

negative - Jokowi (Panglima TNI) Dalam reshuffle kali ini, sepertinya Jokowi kecewa dengan anak anak milenial yang dimasukkannya dalam kabinet.

Page 331: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

330

positive - Pratikno (Menteri Sekretaris Negara) Sekarang sudah bagus dan semoga bagus terus

positive - Pratikno (Menteri Sekretaris Negara) Tentunya dengan progress yang bagus ini, isu reshuffle tidak relevan sejauh bagus terus.

positive - Pratikno (Menteri Sekretaris Negara) Tentu saja kalau bagus terus ya enggak ada isu, enggak relevan lagi reshuffle. Jadi jangan ribut lagi reshuffle, karena progress kabinet berjalan dengan bagus

neutral - Pratikno (Menteri Sekretaris Negara) Tentu saja kalau bagus terus ya enggak ada isu, enggak relevan lagi reshuffle.

positive - Pratikno (Menteri Sekretaris Negara) Kita fokus untuk menyelesaikan permasalahan kesehatan dan permasalahan ekonomi yang menjadi ikutan luar biasa dari pandemi Covid-19

positive - Pratikno (Menteri Sekretaris Negara) Antara lain bisa dilihat dari serapan anggaran yang meningkat, program-program yang sudah mulai berjalan

positive - Pratikno (Menteri Sekretaris Negara) Tapi dalam waktu yang relatif singkat kita melihat progress yang luar biasa di kementerian/lembaga.

positive - Pratikno (Menteri Sekretaris Negara) Teguran keras tersebut dilaksanakan secara cepat oleh kabinet. Ini progress yang bagus

negative - Pratikno (Menteri Sekretaris Negara) Artinya teguran keras tersebut punya arti yang signifikan.

neutral - Pratikno (Menteri Sekretaris Negara) Jadi kalau progress- nya bagus, ngapain di- reshuffle ? Gitu, intinya begitu

Ringkasan

Indonesia Police Watch (IPW) menduga bakal ada perombakan kabinet yang dilakukan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Pergantian atau pergeseran kabinet itu disebut bakal dilakukan Jokowi setelah adanya pergantian Panglima TNI. Ketua Presidium Indonesia Police Watch Neta S Pane mengatakan, setidaknya ada 11 hingga 18 anggota kabinet yang bakal digeser atau berganti tugas. Dari informasi yang didapatkan IPW, sedikitya ada 11 menteri Jokowi yang akan di-reshuffle. Di antaranya, Menteri Perhubungan, Menteri Koperasi, Menkumham, Menpora, Mendikbud dan Menteri Pariwisata. Lalu, Menteri Perdagangan, Menaker, Mensos, Menteri Kominfo, Menkes, Menteri Perindustrian, Meneg BUMN, Menteri Agama, Kepala Bulog, dan beberapa kementerian lain.

ISTANA: TIDAK ADA RESHUFFLE KABINET, YANG DIPERLUKAN KERJA CEPAT, KERAS DAN INOVATIF

TRIBUN-BALI.COM - Juru Bicara Presiden Fadjroel Rahman kembali menegaskan, tak ada rencana reshuffle kabinet dalam waktu dekat oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Menurutnya, semua jajaran menteri Kabinet Indonesia Maju sekarang hanya fokus bekerja menangani pandemi Covid-19, serta pemulihan dan transformasi ekonomi nasional.

"Sebab itu, tidak ada rencana reshuffle kabinet , sebagaimana ditekankan kembali oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno pada Sabtu (22/8/2020)." "Pernyataan ini sesuai dengan arahan

Page 332: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

331

Presiden Joko Widodo agar jajarannya tetap fokus bekerja memanfaatkan momentum krisis untuk lompatan kemajuan.""Dalam semua kegiatan di kementerian masing-masing," kata Fadjroel lewat siaran pers, Minggu, (23/8/2020).

Presiden Joko Widodo (Jokowi), menurutnya selalu menekankan kecepatan dan inovasi kerja pemerintah dari pusat hingga daerah.

Serta kolaborasi seluruh komponen bangsa, agar bisa segera keluar dari krisis kesehatan dan krisis perekonomian.

"Bekerja cepat, bekerja keras, bekerja Inovatif, itulah yang diperlukan Indonesia saat ini," tuturnya.

Selain itu menurutnya, sebagaimana yang disampaikan Mensesneg, masyarakat membutuhkan kerja cepat dan terfokus dari pemerintah, untuk menghasilkan solusi dan mengatasi pandemi.

Selain itu, para menteri juga harus terus bersinergi satu sama lain dalam menangani krisis.

"Sekali lagi, tidak ada reshuffle kabinet." "Presiden Joko Widodo memerintahkan kepada para menteri agar tetap fokus bekerja, fokus menyelesaikan krisis, dan fokus membajak momentum krisis ini." "Untuk melakukan lompatan kemajuan di segala bidang, melakukan reformasi fundamental sebagai prasyarat Indonesia Maju," paparnya.

Sebelumnya, Indonesia Police Watch (IPW) menduga bakal ada perombakan kabinet yang dilakukan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Pergantian atau pergeseran kabinet itu disebut bakal dilakukan Jokowi setelah adanya pergantian Panglima TNI.

Ketua Presidium Indonesia Police Watch Neta S Pane mengatakan, setidaknya ada 11 hingga 18 anggota kabinet yang bakal digeser atau berganti tugas.

"Sedikitnya ada 11 hingga 18 anggota kabinet yang akan bergeser dan berganti," kata Neta lewat keterangan tertulis, Kamis (20/8/2020).

Neta menyampaikan, nantinya jumlah menteri yang memiliki latar belakang dari kepolisian di kabinet juga diprediksi bertambah.

Namun, dia tidak menjelaskan lebih lanjut ihwal figur Polri yang bakal masuk ke kabinet Jokowi.

"Jumlah menteri dari anggota Polri diperkirakan juga akan bertambah dalam kabinet hasil reshuffle ini," jelasnya.

Dari informasi yang didapatkan IPW, sedikitya ada 11 menteri Jokowi yang akan di-reshuffle.

Di antaranya, Menteri Perhubungan, Menteri Koperasi, Menkumham, Menpora, Mendikbud dan Menteri Pariwisata.

Lalu, Menteri Perdagangan, Menaker, Mensos, Menteri Kominfo, Menkes, Menteri Perindustrian, Meneg BUMN, Menteri Agama, Kepala Bulog, dan beberapa kementerian lain.

"Sementara pergantian Kapolri akan dilakukan sesuai jadwal, yakni pensiunnya Jenderal Idham Azis pada awal Januari 2021," ungkapnya.

Ia menduga, reshuffle kali ini lantaran Jokowi kecewa dengan kinerja milenial yang berada di kabinetnya.

Sebaliknya, reshuffle itu sebagai hasil evaluasi kinerja jajarannya dalam setahun terakhir.

Page 333: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

332

"Dalam reshuffle kali ini, sepertinya Jokowi kecewa dengan anak anak milenial yang dimasukkannya dalam kabinet." "Sehingga reshuffle ini sekaligus akan mengevaluasi kinerja mereka," paparnya.

Sebelumnya, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Praktikno meminta publik tak lagi membahas isu reshuffle kabinet .

Karena, kata Pratikno, isu itu sudah 'terbantahkan', bila melihat kinerja para menteri Kabinet Indonesia Maju yang terus menunjukkan perubahan secara signifikan.

"Tentunya dengan progress yang bagus ini, isu reshuffle tidak relevan sejauh bagus terus." "Sekarang sudah bagus dan semoga bagus terus," kata Pratikno di Gedung Utama Kantor Mensesneg, Jakarta, Senin (6/7/2020).

"Tentu saja kalau bagus terus ya enggak ada isu, enggak relevan lagi reshuffle." "Jadi jangan ribut lagi reshuffle, karena progress kabinet berjalan dengan bagus," tambahnya.

Menurut Pratikno, pemerintah sedang fokus menyelesaikan permasalah kesehatan dan pemulihan ekonomi akibat pandemi Covid-19.

"Kita fokus untuk menyelesaikan permasalahan kesehatan dan permasalahan ekonomi yang menjadi ikutan luar biasa dari pandemi Covid-19," jelasnya.

Sebelumnya Praktikno mengatakan, jajaran menteri Kabinet Indonesia Maju terus menunjukkan peningkatan kinerja.

Menurut Pratikno, hal itu sesuai arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang sempat meminta para pembantunya itu bekerja cepat dalam menghadapi krisis di tengah pandemi Covid-19.

Terlebih, Presiden telah mengeluarkan pernyataan siap melakukan pembubaran lembaga maupun melakukan reshuffle kabinet , jika tak ada peningkatan kerja dalam waktu dekat.

"Tapi dalam waktu yang relatif singkat kita melihat progress yang luar biasa di kementerian/lembaga." "Antara lain bisa dilihat dari serapan anggaran yang meningkat, program-program yang sudah mulai berjalan," ungkap Pratikno di Gedung Utama Kantor Mensesneg, Jakarta, Senin (6/7/2020).

Pratikno menyebut, peningkatan kinerja lembaga/kementerian ini menunjukan teguran Presiden Jokowi memiliki arti yang kuat.

Sehingga, lanjut Pratikno, teguran itu disikapi dengan kerja-kerja cepat dan terukur sesuai instruksi Presiden.

"Artinya teguran keras tersebut punya arti yang signifikan." "Teguran keras tersebut dilaksanakan secara cepat oleh kabinet. Ini progress yang bagus," ucap Pratikno.

Pratikno mengatakan, dilihat dari kinerja para menteri tersebut, tak pantas jika dilakukan reshuffle kabinet dalam waktu dekat.

"Jadi kalau progress- nya bagus, ngapain di- reshuffle ? Gitu, intinya begitu," tuturnya. ( Fadjroel Rachman: Tak Ada Reshuffle Kabinet, yang Diperlukan Kerja Cepat, Keras, dan Inovatif,.

Page 334: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

333

Judul Buka Penempatan Pekerja Migran, RI Bisa Kantongi Devisa Rp3,8 T

Nama Media sindonews.com

Newstrend Penempatan PMI

Halaman/URL https://ekbis.sindonews.com/read/141836/34/buka-penempatan-pekerja-migran-ri-bisa-kantongi-devisa-rp38-t-1598227687

Jurnalis KORAN SINDO

Tanggal 2020-08-24 08:39:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Merujuk data tersebut, maka calon PMI yang akan berangkat itu 88.973 (orang), maka akan berpotensi meng hasilkan devisa sekitar Rp3,8 triliun

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Siap berangkat itu artinya sudah melalui tahapan-tahapan sebagai syarat untuk bekerja ke luar negeri, mulai registrasi, pelatihan, uji kompetensi, pemeriksaan kesehatan, hingga mempunyai visa dan lain-lain

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Guna mendukung percepatan pemulihan ekonomi nasional serta memperhatikan kebijakan beberapa negara penempatan yang sudah membuka tenaga kerja asing masuk, maka dipandang perlu untuk membuka kembali kesempatan bagi calon pekerja migran Indonesia untuk dapat bekerja di negara tujuan penempatan dengan tetap mengedepankan prinsip pelindungan hak-hak pekerja migran serta protokol kesehatan

negative - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Saya juga sudah bertemu dengan Pak Menko PMK dan Pak Menkes, kiranya bisa dialokasikan anggaran yang ada di Gugus Tugas. Prinsipnya adalah tidak dibebankan kepada PMI, kita memenuhi protokol kesehatan

neutral - Benny Rhamdani (Kepala BP2MI) SE ini menindaklanjuti terbitnya Keputusan Menteri Ketenagakerjaan (Kepmenaker) Nomor 294/ 2020 tentang Pelaksanaan Penempatan Pekerja Migran Indonesia pada Masa Adaptasi Kebiasaan Baru

neutral - Benny Rhamdani (Kepala BP2MI) Dan memastikan tidak adanya pembebanan biaya pemeriksaan PCR kepada CPMI/PMI

Ringkasan

Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan, Indonesia berpotensi mendapatkan devisa Rp3,8 triliun dengan pembukaan kembali penempatan pekerja migran Indonesia (PMI) ke-14 negara.

Page 335: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

334

Berdasarkan data dari Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI), jumlah remitansi pada 2019 mencapai Rp160 triliun dari 3.742.440 pekerja migran Indonesia.

BUKA PENEMPATAN PEKERJA MIGRAN, RI BISA KANTONGI DEVISA RP3,8 T

JAKARTA - Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan, Indonesia berpotensi mendapatkan devisa Rp3,8 triliun dengan pembukaan kembali penempatan pekerja migran Indonesia (PMI) ke-14 negara.

Berdasarkan data dari Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI), jumlah remitansi pada 2019 mencapai Rp160 triliun dari 3.742.440 pekerja migran Indonesia. "Merujuk data tersebut, maka calon PMI yang akan berangkat itu 88.973 (orang), maka akan berpotensi meng hasilkan devisa sekitar Rp3,8 triliun," katanya di Jakarta belum lama ini.

Sebanyak 88.973 calon PMI ini, menurut Ida, siap diberangkatkan dan telah terdaftar di Sistem Komputerisasi Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (Sisko P2MI). "Siap berangkat itu artinya sudah melalui tahapan-tahapan sebagai syarat untuk bekerja ke luar negeri, mulai registrasi, pelatihan, uji kompetensi, pemeriksaan kesehatan, hingga mempunyai visa dan lain-lain," katanya.

Ida mengatakan, dikaitkan dengan perhitungan ekonomi dari jumlah calon PMI itu, potensi remitansi yang dihasilkan cukup besar. Dan diharapkan dapat menjadi pengungkit percepatan pemulihan ekonomi, khususnya di tingkat desa atau daerah asal PMI tersebut.

Sementara hasil survei Bank Dunia bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Bank Dunia diperkirakan ada sekitar 9 juta PMI bekerja di luar negeri. Adapun 14 negara siap menerima PMI bekerja tersebut, yakni Aljazair, Australia, Hong Kong, Korea Selatan, Kuwait, Maladewa, Nigeria, Uni Emirat Arab, Polandia, Qatar, Taiwan, Turki, Zambia, dan Zimbabwe.

Diketahui, Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) membuka kembali penempatan PMI sejak diterbitkannya Keputusan Menteri Ketenagakerjaan Nomor 294/2020 yang telah ditandatangani pada 29 Juli 2020. Hal ini dilakukan dalam rangka pemulihan ekonomi nasional (PEN).

( Ida mengatakan, pembukaan penempatan PMI ini harus mengutamakan protokol kesehatan pencegahan virus corona (Covid-19). "Guna mendukung percepatan pemulihan ekonomi nasional serta memperhatikan kebijakan beberapa negara penempatan yang sudah membuka tenaga kerja asing masuk, maka dipandang perlu untuk membuka kembali kesempatan bagi calon pekerja migran Indonesia untuk dapat bekerja di negara tujuan penempatan dengan tetap mengedepankan prinsip pelindungan hak-hak pekerja migran serta protokol kesehatan," ujarnya.

Selanjutnya, diprioritaskan bagi calon PMI yang telah terdaftar di Sisko P2MI, serta calon PMI oleh Perusahaan Penempatan Pekerja Migran Indonesia (P3MI) yang telah memiliki Surat Izin Perekrutan Pekerja Migran Indonesia(SIP2MI). Menaker menegaskan, pembukaan penempatan pada masa adaptasi kebiasaan baru ini, calon PMI tidak boleh dibebankan biaya karena adanya penerapan protokol kesehatan.

( Ida juga mengusulkan kepada Menteri Koordinator Bi dang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) dan Menteri Kesehatan untuk menganggarkan biaya tes covid bagi PMI di Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19.

"Saya juga sudah bertemu dengan Pak Menko PMK dan Pak Menkes, kiranya bisa dialokasikan anggaran yang ada di Gugus Tugas. Prinsipnya adalah tidak dibebankan kepada PMI, kita memenuhi protokol kesehatan," ujarnya.

Page 336: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

335

Sementara itu, BP2MI telah mengeluarkan Surat Edaran (SE) Nomor 14/2020 tentang Petunjuk Pelaksanaan Pelayanan Penempatan Pekerja Migran Indonesia (PMI) pada Masa Adaptasi Kebiasaan Baru. "SE ini menindaklanjuti terbitnya Keputusan Menteri Ketenagakerjaan (Kepmenaker) Nomor 294/ 2020 tentang Pelaksanaan Penempatan Pekerja Migran Indonesia pada Masa Adaptasi Kebiasaan Baru," ujar Kepala BP2MI Benny Rhamdani dalam keterangan tertulis, Selasa (4/8/2020).

(Lihat videonya: Pembunuh Keji Satu Keluarga di Sukoharjo Ditangkap) Adapun, menurut Benny, SE tersebut disusun sebagai upaya pelindungan bagi calon PMI yang akan bekerja di negara tujuan penempatan pada masa adaptasi kebiasaan baru. SE tersebut juga sebagai petunjuk yang mengatur pelaksanaan pelayanan penempatan PMI pada masa adaptasi kebiasaan baru yang wajib dilaksanakan penyelenggara pelayanan PMI .

Benny menuturkan, terdapat beberapa poin penting dalam SE tersebut, antara lain memastikan aspek keselamatan jiwa para PMI di atas segala-galanya sebagai wujud kehadiran negara untuk memberikan perlindungan menyeluruh bagi PMI. Kemudian, memastikan setiap tahapan proses penempatan mematuhi protokol kesehatan secara ketat. "Dan memastikan tidak adanya pembebanan biaya pemeriksaan PCR kepada CPMI/PMI," terang Benny.

(Sudarsono) (ysw).

Page 337: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

336

Judul Cair Besok BLT Rp 600 Ribu, Segera Cek Namamu di BPJS Ketenagakerjaan

Nama Media kupang.tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://kupang.tribunnews.com/2020/08/24/cair-besok-blt-rp-600-ribu-segera-cek-namamu-di-bpjs-ketenagakerjaan

Jurnalis Adiana Ahmad

Tanggal 2020-08-24 08:31:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Tenaga Kerja) Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insya Allah tanggal 25 Agustus ini

positive - Ida Fauziyah (Menteri Tenaga Kerja) Dua bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp 1.200.000

positive - Ida Fauziyah (Menteri Tenaga Kerja) Sekarang Alhamdulillah, teman-teman pekerja kita yang menjadi peserta BPJS (Ketenagakerjaan) datanya sudah 12 juta nomor rekening sudah masuk

positive - Ida Fauziyah (Menteri Tenaga Kerja) Jadi yang melakukan validasi adalah teman-teman dari BPJS Ketenagakerjaan

positive - Ida Fauziyah (Menteri Tenaga Kerja) Kita minta teman-teman BPJS untuk memvalidasi datanya dan kami di Kementerian Ketenagakerjaan menerima datanya dari BPJS Ketenagakerjaan.

Ringkasan

BLT Rp 600 ribu untuk karyawan swasta terdampak corona akan segera dicairkan Pemerintah besok , Selasa 245Agustus 2020. Jangan lupa segera cek namamu di BPJS Ketenagakerjaan. Apakah namamu terdaftar sebagai penerima subsidi Rp 600 ribu atau tidak.

CAIR BESOK BLT RP 600 RIBU, SEGERA CEK NAMAMU DI BPJS KETENAGAKERJAAN

POS-KUPANG.COM - BLT Rp 600 ribu untuk karyawan swasta terdampak corona akan segera dicairkan Pemerintah besok , Selasa 25Agustus 2020. Jangan lupa segera cek namamu di BPJS Ketenagakerjaan . Apakah namamu terdaftar sebagai penerima subsidi Rp 600 ribu atau tidak.

Page 338: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

337

Ingat, BLT tersebut hanya berlaku untuk para pekerja yang memiliki gaji di bawah Rp 5 juta Menurut rencana, subsidi gaji bagi karyawan swasta ini akan dicairkan langsung ke rekening masing-masing pekerja Saat ini, pemerintah telah mengantongi sekitar 12 juta rekening calon penerima bantuan Rp 600 ribu dari BPJS Ketenagakerjaan.

Masyarakat dapat mengecek secara mandiri, kira-kira apakah ia akan menjadi salah satu penerima bantuan tersebut? Sebab, syarat utama penerima bantuan Rp 600 ribu itu harus terdaftar sebagai peserta di BPJS Ketenagakerjaan .

Berikut cara cek nama sekaligus mengecek apakah kepesertaan kita aktif atau tidak di BPJS Ketenagakerjaan , dikutip dari Kontan.co.id: Via aplikasi BPJSTK Mobile - Peserta harus mengunduh aplikasi BPJSTK Mobile di Android dan iOS - Setelah mengunduh, peserta harus melakukan registrasi terlebih dahulu untuk mendapatkan PIN.

- Syarat registrasi di aplikasi BPJSTK Mobile antara lain Nomor KPJ (ada di kartu BPJS Ketenagakerjaan), NIK e-KTP, dan tanggal lahir, dan nama.

- Setelah terdaftar dan login, peserta dapat mengetahui status kepesertaan BPJAMSOSTEK.

- Kemudian pilih di "Kartu Digital".

- Setelah muncul tampilan kartu digital BPJS Ketenagakerjaan, klik di tampilan tersebut, bagian bawah akan terlihat status kepesertaan BPJS TK (aktif/tidak aktif).

Via website Cara cek status kepesertaan dan saldo bisa dilakukan melalui laman https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/.

Apabila belum terdaftar di laman tersebut, bisa melakukan registrasi dengan cara:

a. Masuk ke https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/.

b. Pilih menu registrasi.

c. Isi formulir sesuai dengan data.

- Nomor KPJ Aktif - Nama - Tanggal lahir - Nomor e-KTP - Nama ibu kandung - Nomor ponsel dan email.

- Apabila berhasil, kamu akan mendapatkan PIN.

- PIN dikirim melalui email dan SMS dari nomor ponsel yang didaftarkan.

Sementara, berikut cara cek kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan via website.

- Masuk ke https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/.

- Masukkan alamat email di kolom user.

- Masukkan kata sandi.

- Setelah masuk, pilih menu layanan.

Via kantor BPJS Ketenagakerjaan Cara cek status kepesertaan yang paling tradisional adalah datang langsung ke kantor BPJS Ketenagakerjaan. Peserta BPJS Ketenagakerjaan juga harus membawa persyaratan untuk mengecek kepesertaan. Diketahui, bantuan senilai Rp 600 ribu akan diberikan kepada pekerja swasta dengan gaji di bawah Rp 5 juta.

Page 339: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

338

Bantuan diberikan selama empat bulan, tapi dicairkan per dua bulan sekali dengan total bantuan senilai Rp 2,4 juta. Artinya dalam sekali cair , para pekerja swasta akan menerima bantuan senilai Rp 1,2 juta. Berikut update seputar bantuan Rp 600 ribu bagi para pekerja, seperti dirangkum Tribunnews.com dari berbagai sumber:

1. Mulai dicairkan pada 25 Agustus 2020 Menteri Tenaga Kerja, Ida Fauziyah mengatakan, pemberian bantuan tersebut akan mulai dilakukan pada 25 Agustus mendatang. Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan menyerahkan bantuan itu secara simbolik.

"Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insya Allah tanggal 25 Agustus ini," ujarnya, dalam keterangan tertulis, dikutip Senin (17/8/2020).

Bantuan yang cair 25 Agustus 2020 adalah subsidi untuk bulan September-Oktober.

"Dua bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp 1.200.000," tutur Ida.

2. BPJS Ketenagakerjaan kantongi 12 juta nomor rekening Adapun skema pencairan bantuan Rp 600 ribu akan langsung masuk ke rekening masing-masing pekerja. Hingga saat ini, pemerintah telah mengantongi sekitar 12 juta rekening calon penerima bantuan subsidi gaji atau upah dari BPJS Ketenagakerjaan.

"Sekarang Alhamdulillah, teman-teman pekerja kita yang menjadi peserta BPJS (Ketenagakerjaan) datanya sudah 12 juta nomor rekening sudah masuk," kata Ida.

"Kita minta teman-teman BPJS untuk memvalidasi datanya dan kami di Kementerian Ketenagakerjaan menerima datanya dari BPJS Ketenagakerjaan." "Jadi yang melakukan validasi adalah teman-teman dari BPJS Ketenagakerjaan," tambah Ida.

Secara keseluruhan jumlah penerima bantuan pemerintah sebanyak 15,7 pekerja dengan total anggaran sebesar Rp 37,7 triliun. Jumlah itu meningkat dari rencana awal yang sebanyak 13,8 pekerja.

3. Syarat penerima bantuan Sementara itu, aturan mengenai subsidi gaji untuk karyawan swasta sebesar Rp 600.000 per bulan telah terbit. Dalam beleid itu, ada sejumlah syarat mengenai siapa saja yang menerima bantuan.

Dikutip dari Kompas.com, pertama, pekerja atau buruh adalah warga negara Indonesia yang dibuktikan dengan nomor induk kependudukan (NIK).

Kedua, terdaftar sebagai peserta aktif program jaminan sosial ketenagakerjaan BPJS Ketenagakerjaan. Hal tersebut dibuktikan dengan nomor kartu kepesertaan.

Selanjutnya, pekerja yang bersangkutan harus berstatus sebagai peserta dengan status kepesertaan hingga bulan Juni 2020.

Selain itu, pekerja merupakan peserta aktif program jaminan sosial ketenagakerjaan yang membayar iuran dengan besaran iuran dihitung berdasarkan gaji atau upah di bawah Rp 5 juta.

Jumlah tersebut sesuai dengan gaji atau upah terakhir yang dilaporkan pemberi kerja dan tercatat di BPJS Ketenagakerjaan.

Yang terakhir, pekerja yang bersangkutan harus memiliki rekening aktif.

(Tribunnews.com/Sri Juliati, Kompas.com.com/Mutia Fauzia, Kontan.co.id/Virdita Rizki Ratriani)

Penulis: Sri Juliati.

Page 340: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

339

Judul Cair Mulai Besok, Begini Cara Cek Penerima Bansos Rp600 ribu untuk Pekerja

Nama Media wartabromo.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://www.wartabromo.com/2020/08/24/cair-mulai-besok-begini-cara-cek-penerima-bansos-rp600-ribu-untuk-pekerja/

Jurnalis Maya Rahma

Tanggal 2020-08-24 08:19:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 7.500.000

News Value Rp 22.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Subsidi upah insya Allah akan di-launching oleh Bapak Presiden tanggal 25 Agustus ini

positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Jadi untuk subsidi bulan September-Oktober akan kita berikan pada akhir Agustus ini. Dan 2 bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp 1.200.000

Ringkasan

Bantuan sosial untuk pekerja cair mulai besok (25/08/2020). Sebelum itu, pekerja bisa melakukan pengecekan apakah terdaftar sebagai penerima bansos atau tidak.

"Subsidi upah insya Allah akan di-launching oleh Bapak Presiden tanggal 25 Agustus ini," ujar Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah dinukil dari Kompas.

CAIR MULAI BESOK, BEGINI CARA CEK PENERIMA BANSOS RP600 RIBU UNTUK PEKERJA

Pasuruan (WartaBromo.com) - Bantuan sosial untuk pekerja cair mulai besok (25/08/2020). Sebelum itu, pekerja bisa melakukan pengecekan apakah terdaftar sebagai penerima bansos atau tidak.

"Subsidi upah insya Allah akan di-launching oleh Bapak Presiden tanggal 25 Agustus ini," ujar Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah dinukil dari Kompas.

Pemerintah pun telah mengantongi 12 juta rekening calon penerima, berdasarkan data yang tersimpan di BPJS Ketenagakerjaan. Pekerja pun bisa melakukan pengecekan, apakah status keanggotaan di BPJS Ketenagakerjaan aktif, untuk menerima bantuan ini.

Page 341: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

340

Caranya mudah, pekerja terlebih dahulu bisa mengundung aplikasi BPJSTKU, baik di android ataupun iOS. Jika sudah memiliki akun, pekerja bisa langsung login ke aplikasi dan cek status keanggotaan serta rincian saldo JHT tahunan.

Namun jika belum, pekerja bisa membuat akun terlebih dahulu dengan mengikuti petunjuk pembuatan akun. Di antaranya memasukkan nama lengkap, NIK, nomor KJP dan kontak untuk verifikasi.

Nah, jika bolo tercatat aktif dalam status keanggotaan, pun sesuai kriteria penerima bansos, maka bisa dipastikan bakal menerima subsidi gaji dari pemerintah.

Selain menggunakan aplikasi, bolo warmo juga bisa mengakses website status kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan di https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/ . Caranya pun sama dengan di aplikasi BPJSTKU.

Terakhir, pekerja bisa melakukan pengecekan kepesertaan dengan mendaftar via SMS. Caranya ketik Daftar(spasi)SALDO#NO_KTP#TGL_LAHIR(DD-MM-YYYY)#NO_PESERTA#EMAIL(bila ada), kirim ke 2757. Lalu jika sudah terdaftar, kirim format SALDO (spasi) no peserta, lalu kirim ke 2757.

"Jadi untuk subsidi bulan September-Oktober akan kita berikan pada akhir Agustus ini. Dan 2 bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp 1.200.000," tandas Ida.

(may/ono).

Page 342: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

341

Judul Bansos Sejuta Pekerja Terancam Batal

Nama Media Radar Bogor

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL Pg1&6

Jurnalis mia

Tanggal 2020-08-24 07:54:00

Ukuran 181x229mmk

Warna Warna

AD Value Rp 61.540.000

News Value Rp 615.400.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Irvansyah Utoh Banja (Deputi Direktur Hubungan Masyarakat dan Antarlembaga BPJAMSOSTEK) Tapi, proses validasi ulang dan konfirmasi masih berlangsung, jadi belum final

negative - Irvansyah Utoh Banja (Deputi Direktur Hubungan Masyarakat dan Antarlembaga BPJAMSOSTEK) Jadi, bukan hanya yang dilaporkan dan tercatat di BPJAMSOSTEK dengan gaji di bawah Rp5 juta

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Mudah-mudahan 25 Agustus bisa ditransfer langsung ke rekening para penerima

Ringkasan

Tidak semua nomor rekening (norek) yang disetor pemberi kerja bakal menerima bantuan subsidi upah (BSU). BPJAMSOSTEK menemukan sejumlah norek yang tak sesuai ketentuan. Karena itu, norek bermasalah tersebut terancam didrop dan tak akan mendapat bantuan Rp600 ribu.

Dari sekitar 13,6 juta data yang masuk, lebih dari 1 juta (sekitar 1,1 juta) rekening dinyatakan berpotensi tidak valid. Menurut Deputi Direktur Hubungan Masyarakat dan Antarlembaga BPJAMSOSTEK Irvansyah Utoh Banja, 1,1 juta rekening tersebut tidak sesuai dengan kriteria yang ditetapkan Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker) Nomor 14 Tahun 2020. "Tapi, proses validasi ulang dan konfirmasi masih berlangsung, jadi belum final," ujarnya.

BANSOS SEJUTA PEKERJA TERANCAM BATAL

Tidak semua nomor rekening (norek) yang disetor pemberi kerja bakal menerima bantuan subsidi upah (BSU). BPJAMSOSTEK menemukan sejumlah norek yang tak sesuai ketentuan. Karena itu, norek bermasalah tersebut terancam didrop dan tak akan mendapat bantuan Rp600 ribu.

Page 343: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

342

Dari sekitar 13,6 juta data yang masuk, lebih dari 1 juta (sekitar 1,1 juta) rekening dinyatakan berpotensi tidak valid. Menurut Deputi Direktur Hubungan Masyarakat dan Antarlembaga BPJAMSOSTEK Irvansyah Utoh Banja, 1,1 juta rekening tersebut tidak sesuai dengan kriteria yang ditetapkan Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker) Nomor 14 Tahun 2020. "Tapi, proses validasi ulang dan konfirmasi masih berlangsung, jadi belum final," ujarnya.

Ada berbagai kriteria yang sedang dikonfirmasi ulang oleh kantor cabang BPJAMSOSTEK ke perusahaan atau pemberi kerja. Salah satunya, kemungkinan perusahaan mengirimkan data norek seluruh pegawainya. "Jadi, bukan hanya yang dilaporkan dan tercatat di BPJAMSOSTEK dengan gaji di bawah Rp5 juta," jelasnya.

Dalam melakukan validasi, BPJAMSOSTEK berpatokan pada Permenaker 14/2020. Sesuai regulasi tersebut, penerima bantuan harus memenuhi beberapa syarat Di antaranya, pekerja merupakan WNI, masuk pada kategori pekerja penerima upah (PU), merupakan peserta BPJAMSOSTEKyang aktif sampai Juni 2020, dan memiliki upah terakhir di bawah Rp5 juta Upah Rp5 juta itu harus sesuai dengan data yang dilaporkan perusahaan dan tercatat pada BPJAMSOSTEK.

Selain mengacu pada kriteria tersebut, terdapat tiga tahapan validasi. Pertama, validasi awal yang dilakukan bersama pihak eksternal, yaitu perbankan. Pada tahap itu, norek yang dikumpulkan BPJAMSOSTEK diseleksi berdasar validitasnya. Misalnya, keaktifan dan keabsahan rekening. Pada tahap tersebut, BPJAMSOSTEK melakukan validasi bersama setidaknya 127 perbankan.

Kedua, validitas internal atas data kepesertaan yang memenuhi kriteria Permenaker 14/2020. Misalnya, terkait keaktifan kepesertaan, batas maksimal upah yang ditetapkan, dan memastikan calon penerima BSU dari kategori pekerja PU.

Terakhir, validasi berdasar nomor induk kependudukan yang disesuaikan dengan kepemilikan rekening. Itu dilakukan untuk meminimalkan kemungkinan penerima bantuan ganda karena yang bersangkutan bekerja di lebih dari satu perusahaan yang berbeda.

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah mengatakan, hingga 22 Agustus 2020, jumlah rekening pekerja calon penerima BSU yang sudah tervalidasi mencapai 7,4 juta. Penyaluran bakal dilakukan secara bertahap. "Mudah-mudahan 25 Agustus bisa ditransfer langsung ke rekening para penerima," katanya.

Seperti diberitakan, pemerintah telah menganggarkan Rp37,7 triliun untuk program BSU pada pekerja terdampak Covid-19. Penerima bantuan nanti menerima dana Rp600 ribu per bulan selama 4 bulan. Pekerja akan menerima dana Rpl,2 juta sebanyak 2 kali.(mia/clO /oni)

Page 344: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

343

Page 345: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

344

Judul Kabar Buruk! 51 Ribu Rekening BLT Karyawan Bermasalah, Cek Datamu di sso.bpjsketenagakerjaan.go.id

Nama Media belitung.tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://belitung.tribunnews.com/2020/08/24/kabar-buruk-51-ribu-rekening-blt-karyawan-bermasalah-cek-datamu-di-ssobpjsketenagakerjaangoid

Jurnalis tidakada008

Tanggal 2020-08-24 07:48:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Agus Susanto (Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan atau BP Jamsostek) Hingga tanggal 20 Agustus datanya, pukul 21.00 malam

positive - Agus Susanto (Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan atau BP Jamsostek) Kami lakukan proses validasi melalui 127 bank, ternyata yang valid sebanyak 9.332.386. Yang tidak valid entah salah nomor atau salah nama sebanyak 51.859, ini kita kirim balik ke perusahaan untuk diperbaiki nomor tersebut

neutral - Agus Susanto (Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan atau BP Jamsostek) Dari yang tidak valid tersebut, ada beberapa kita drop karena di luar kriteria Permenaker

negative - Obon Tabroni (Anggota DPR Anggota Komisi IX DPR RI) Sudah upahnya setengah, tidak diikutsertakan dalam BPJS Ketenagakerjaan, dan sekarang tidak lagi mendapatkan bantuan upah dari pemerintah. Ibaratnya, sudah jatuh tertimpa tangga

neutral - Obon Tabroni (Anggota DPR Anggota Komisi IX DPR RI) Pekerja yang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan adalah buruh yang bekerja di perusahaan yang sudah relatif baik. Justru mereka yang tidak terdaftar di dalam BPJS Ketenagakerjaan adalah mereka yang bekerja di perusahaan yang sering mengebiri hak-hak buruh

negative - Obon Tabroni (Anggota DPR Anggota Komisi IX DPR RI) Jangan karena kesalahan pengusaha dan lemahnya penegakan aturan ketenagakerjaan, buruh yang dihukum dengan tidak mendapat bantuan

Ringkasan

Kabar buruk datang jelang pencairan Bantuan Langsung Tunai (BLT ) dari pemerintah untuk karyawan, sejumlah rekening calon penerima BLT ternyata bermasalah. Ada 51.859 rekening BLT karyawan yang tak valid, ada yang salah nomor dan ada yang salah nama.

Page 346: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

345

KABAR BURUK! 51 RIBU REKENING BLT KARYAWAN BERMASALAH, CEK DATAMU DI SSO.BPJSKETENAGAKERJAAN.GO.ID

POSBELITUNG.CO -- Kabar buruk datang jelang pencairan Bantuan Langsung Tunai (BLT ) dari pemerintah untuk karyawan, sejumlah rekening calon penerima BLT ternyata bermasalah. Ada 51.859 rekening BLT karyawan yang tak valid, ada yang salah nomor dan ada yang salah nama. Ini merupakan hasil validasi BPJS Ketenagakerjaan atau BP Jamsostek. Jelang pencairan bantuan, sejumlah rekening calon penerima BLT ternyata bermasalah. Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan atau BP Jamsostek Agus Susanto menyebut, sebanyak 13,6 juta pekerja telah memberikan data nomor rekeningnya untuk program subsidi gaji.

"Hingga tanggal 20 Agustus datanya, pukul 21.00 malam," ujarnya melalui konferensi pers secara virtual, Jumat (21/8/2020).

BP Jamsostek sudah melakukan validasi data nomor rekening pekerja calon penerima subsidi gaji tersebut ke bank masing-masing. Meski validasi data belum dilakukan menyeluruh, BP Jamsostek menemukan 51.859 data nomor rekening yang tidak valid.

"Kami lakukan proses validasi melalui 127 bank, ternyata yang valid sebanyak 9.332.386. Yang tidak valid entah salah nomor atau salah nama sebanyak 51.859, ini kita kirim balik ke perusahaan untuk diperbaiki nomor tersebut," kata Agus.

Dari 13,6 juta pekerja yang datanya masuk ke BP Jamsostek, sebanyak 4.216.595 data belum divalidasi. Agus mengatakan, data yang sudah divalidasi di perbankan selanjutnya divalidasi kembali di internal BP Jamsostek. Hal tersebut mengacu kepada Peraturan Menteri Tenaga Kerja (Permenaker) Nomor 14 Tahun 2020. Dari validasi kedua, hanya 8.177.261 saja yang dinyatakan valid. Sementara 1.155.125 data pekerja dinyatakan tidak valid.

"Dari yang tidak valid tersebut, ada beberapa kita drop karena di luar kriteria Permenaker," ujarnya.

Jadi bila ditotal dari validasi tahap 1 dan 2, maka BP Jamsostekmenemukan 1.206.984 data pekerja yang tidak valid. Mengacu kepada Permenaker No. 14/2020, kriteria penerima subsisi gaji antara lain pekerja merupakan Warga Negara Indonesia ( WNI), masuk pada kategori pekerja penerima upah, merupakan peserta BP Jamsostek aktif sampai dengan Juni 2020.

Selanjutnya, memiliki upah terakhir di bawah Rp 5 juta sesuai data yang dilaporkan perusahaan dan tercatat pada BP Jamsostek. Sebelumnya, BP Jamsostek akan menerapkan validasi berlapis untuk mengantisipasi kemungkinan dana bantuan subsidi gaji tidak tepat sasaran.

Terdapat tiga tahapan validasi yang dilakukan.

Pertama, validasi awal yang dilakukan bersama pihak eksternal yaitu perbankan.

Kedua, pada tahap ini BP Jamsostek melakukan validitas internal atas data kepesertaan yang memenuhi kriteria seperti tertera pada Permenaker No.14/2020.

Meliputi keaktifan kepesertaan BP Jamsostek, batas maksimal upah yang ditetapkan, dan memastikan calon penerima BSU dari kategori pekerja penerima upah.

Ketiga, pada tahap ini, BP Jamsostek melakukan validasi berdasarkan nomor NIK (Nomor Induk Kependudukan) yang disesuaikan dengan kepemilikan rekening.

Ini dilakukan untuk meminimalisir kemungkinan terjadinya penerima bantuan ganda karena yang bersangkutan tercatat aktif bekerja di lebih dari satu perusahaan yang berbeda.

Page 347: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

346

Pemerintah menganggarkan Rp 37,7 triliun untuk program subsidi gaji pekerja terdampak Covid-19.

Uang yang diberikan Rp 600.000 per bulan selama 4 bulan, atau tiap pekerja bisa mendapatkan total Rp 2,4 juta.

Adapun skema pencairan atau transfer dana dilakukan 2 bulan sekaligus sebanyak 2 kali.

Ida Fauziyah menambahkan, karyawan dan pegawai yang menerima bantuan harus tercatat sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

Tercatat, sampai saat ini pemerintah telah mengantongi sekitar 12 juta rekening calon penerima bantuan subsidi gaji atau upah dari BPJS Ketenagakerjaan .

Lalu bagaimana cara cek nama kita terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan? Cek melalui situs BPJS Ketenagakerjaan Anda bisa mengecek status kepesertaan BPJamsostek melalui laman resmi sso.bpjsketenagakerjaan.go.id.

Login menggunakan alamat e-mail dan password.

Adapun sebagai informasi, berikut ini syarat karyawan swasta penerima program subsidi Rp 600.000 dari pemerintah: - Warga Negara Indonesia yang dibuktikan dengan Nomor Induk Kependudukan - Terdaftar sebagai peserta jaminan sosial tenaga kerja yang masih aktif di BPJS Ketenagakerjaan yang dibuktikan dengan nomor kartu kepesertaan - Peserta yang membayar iuran dengan besaran iuran yang dihitung berdasarkan upah di bawah Rp 5.000.000 sesuai upah yang dilaporkan kepada BPJS Ketenagakerjaan - Pekerja/buruh penerima upah - Memiliki rekening bank yang aktif - Tidak termasuk dalam peserta penerima manfaat program Kartu Prakerja - Peserta yang terdaftar sebagai peserta aktif di BPJS Ketenagakerjaan sampai dengan bulan Juni 2020.

- Bukan karyawan BUMN dan PNS Jika belum memiliki akun BPJS Ketenagakerjaan, siapkan e-mail aktif, dan nomor Ketenagakerjaan.

Saat melakukan pendaftaran di akun BPJSTKU, silahkan memilih PU (Penerima Upah), BPU (Bukan Penerima Upah), dan PMI (Pekerja Migran Indonesia).

Kritikan Anggota DPR Anggota Komisi IX DPR RI Obon Tabroni mengkritisi kebijakan tersebut.

Pasalnya, selama masa pandemi Covid-19, ada pekerja/buruh yang tidak terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan.

Ditambah lagi, upah yang mereka dapatkan tidak penuh.

"Sudah upahnya setengah, tidak diikutsertakan dalam BPJS Ketenagakerjaan, dan sekarang tidak lagi mendapatkan bantuan upah dari pemerintah. Ibaratnya, sudah jatuh tertimpa tangga," ujar Obon melalui keterangan tertulis, Jumat (14/8/2020).

Menurut dia, subsidi upah yang hanya menyasar kepada peserta BPJS Ketenagakerjaan, membuat pemberian bantuan itu tidak tepat sasaran.

"Pekerja yang terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan adalah buruh yang bekerja di perusahaan yang sudah relatif baik. Justru mereka yang tidak terdaftar di dalam BPJS Ketenagakerjaan adalah mereka yang bekerja di perusahaan yang sering mengebiri hak-hak buruh," katanya.

Menurut Obon, penyebab buruh tidak terdaftar sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan disebabkan lemahnya pengawasan ketenagakerjaan.

Page 348: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

347

Lebih lanjut kata dia, pemerintah sudah sepatutnya menindak perusahaan "nakal" yang tidak mengikutsertakan buruhnya dalam BPJS Ketenagakerjaan.

Apalagi ada sanksi pidana penjara dan denda bagi perusahaan yang tidak mendaftarkan buruhnya dalam jaminan sosial tenaga kerja.

"Jangan karena kesalahan pengusaha dan lemahnya penegakan aturan ketenagakerjaan, buruh yang dihukum dengan tidak mendapat bantuan," katanya menegaskan.

Pemerintah sendiri telah mengumumkan syarat agar para pekerja atau buruh mendapatkan subsidi upah tersebut, antara lain: a. Warga Negara Indonesia yang dibuktikan dengan Nomor Induk Kependudukan (NIK); b. Terdaftar sebagai peserta jaminan sosial tenaga kerja yang masih aktif di BPJS Ketenagakerjaan yang dibuktikan dengan nomor kartu kepesertaan; c. Peserta yang membayar iuran dengan besaran iuran yang dihitung berdasarkan upah di bawah Rp 5 juta sesuai upah yang di laporkan kepada BPJS Ketenagakerjaan; d. Pekerja/buruh penerima upah; e. Memiliki rekening bank yang aktif; f. Tidak termasuk dalam peserta penerima manfaat program Kartu Prakerja; dan g. Peserta yang terdaftar sebagai peserta aktif di BPJS Ketenagakerjaan sampai dengan bulan Juni 2020.

Syarat terkini, pemerintah masih menoleransi peserta BPJS Ketenagakerjaan yang menunggak iuran tetap akan mendapatkan subsidi upah.

51 Ribu Rekening BLT di BPJS Ketenagakerjaan Bermasalah, Cek Datamu di sso.bpjsketenagakerjaan.go.id dan telah tayang di tribunkaltim.co dengan judul 51.859 Rekening BLT Karyawan Bermasalah, Salah Nomor &amp; Nama, Cek di sso.bpjsketenagakerjaan.go.id dan juga telah terbit di TRIBUNJAMBI.COM berjudul KABAR BURUK! 51.859 Rekening BLT Karyawan Bermasalah Pada Nomor dan Nama, Cek di Link Situs Ini.

Page 349: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

348

Judul Karyawan Hotel Dites, Bali Siap Sambut Wisatawan

Nama Media republika.co.id

Newstrend Peninjauan Rapid Test Mercure Kuta

Halaman/URL https://republika.co.id/berita/qfjjo0396/karyawan-hotel-dites-bali-siap-sambut-wisatawan

Jurnalis Ali Mansur

Tanggal 2020-08-24 07:35:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Ida Fauziyah (Menaker) Ini adalah program stimulus dalam mendorong teman-teman ketika akan melakukan kehidupan normal baru, protokol kesehatan harus dilakukan dan tentu saja memastikan mereka sehat

positive - Ida Fauziyah (politikus Partai Kebangkitan Bangsa) Kami ingin juga menyampaikan kepada semuanya bahwa Bali insya Allah siap menyambut kehidupan normal baru, dengan standar protokol kesehatan yang cukup ketat, mudah-mudahan perkonomian Bali membaik

Ringkasan

JAKARTA -- Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah meninjau pelaksanaan tes cepat (rapid test) Covid-19 bagi karyawan perhotelan yang dilangsungkan di Hotel Mercure Kuta, Badung, Bali. Menaker menyatakan, pemerintah ingin memastikan bahwa Bali siap menyambut wisatawan di era adaptasi kebiasaan baru.

KARYAWAN HOTEL DITES, BALI SIAP SAMBUT WISATAWAN

JAKARTA -- Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah meninjau pelaksanaan tes cepat (rapid test) Covid-19 bagi karyawan perhotelan yang dilangsungkan di Hotel Mercure Kuta, Badung, Bali. Menaker menyatakan, pemerintah ingin memastikan bahwa Bali siap menyambut wisatawan di era adaptasi kebiasaan baru.

Menurut Ida, sebagai salah sektor paling terdampak pandemi, Menaker menilai, bahwa pemulihan sektor pariwisata membutuhkan dukungan seluruh pihak. Salah satunya dengan memastikan protokol kesehatan diterapkan secara ketat dan tepat oleh pelaku industri pariwisata.

"Ini adalah program stimulus dalam mendorong teman-teman ketika akan melakukan kehidupan normal baru, protokol kesehatan harus dilakukan dan tentu saja memastikan mereka sehat," kata Ida, dalam keterangannya, Ahad (23/8).

Page 350: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

349

Kata Ida lebih lanjut, rapid test yang diselenggarakan oleh Ditjen Binwasnaker dan K3 Kementerian Ketenagakerjaan ini diikuti 500 karyawan hotel di Bali. Selain untuk memastikan kesehatan pekerja di sektor perhotelan, rapid test ini juga bertujuan memastikan Bali sebagai lingkungan yang sehat.

"Kami ingin juga menyampaikan kepada semuanya bahwa Bali insya Allah siap menyambut kehidupan normal baru, dengan standar protokol kesehatan yang cukup ketat, mudah-mudahan perkonomian Bali membaik," ujar politikus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Plt. Dirjen Binwasnaker dan K3, Iswandi Hari, menambahkan, rapid test bagi karyawan perhotelan ini diselenggarakan selama 2 hari, dari 21-22 Agustus 2020. Menurutnya hal ini adalah bagian dari upaya kita semua merespon dan memberikan jawaban bahwa yang ada disini semuanya sehat lingkungannya sehat dan mereka telah menjalankan protokol dengan baik.

Page 351: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

350

Judul Fadjroel Rachman: Tak Ada Reshuffle Kabinet, Kerja Cepat, Keras, dan Inovatif yang Diperlukan

Nama Media wartakota.tribunnews.com

Newstrend Reshuffle Kabinet Indonesia Maju

Halaman/URL https://wartakota.tribunnews.com/2020/08/24/fadjroel-rachman-tak-ada-reshuffle-kabinet-kerja-cepat-keras-dan-inovatif-yang-diperlukan

Jurnalis Yaspen Martinus

Tanggal 2020-08-24 07:25:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

positive - Fadjroel Rachman (Juru Bicara Presiden) Dalam semua kegiatan di kementerian masing-masing

positive - Fadjroel Rachman (Juru Bicara Presiden) Pernyataan ini sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo agar jajarannya tetap fokus bekerja memanfaatkan momentum krisis untuk lompatan kemajuan.

positive - Jokowi (Presiden) Bekerja cepat, bekerja keras, bekerja Inovatif, itulah yang diperlukan Indonesia saat ini

positive - Joko Widodo (Presiden) Sekali lagi, tidak ada reshuffle kabinet. Presiden Joko Widodo memerintahkan kepada para menteri agar tetap fokus bekerja, fokus menyelesaikan krisis, dan fokus membajak momentum krisis ini. Untuk melakukan lompatan kemajuan di segala bidang, melakukan reformasi fundamental sebagai prasyarat Indonesia Maju

neutral - Joko Widodo (Presiden) Presiden Joko Widodo memerintahkan kepada para menteri agar tetap fokus bekerja, fokus menyelesaikan krisis, dan fokus membajak momentum krisis ini.

neutral - Neta S Pane (Ketua Presidium Indonesia Police Watch) Sedikitnya ada 11 hingga 18 anggota kabinet yang akan bergeser dan berganti

neutral - Jokowi (Presiden) Jumlah menteri dari anggota Polri diperkirakan juga akan bertambah dalam kabinet hasil reshuffle ini

neutral - Jokowi (Presiden) Sementara pergantian Kapolri akan dilakukan sesuai jadwal, yakni pensiunnya Jenderal Idham Azis pada awal Januari 2021

neutral - Jokowi (Presiden) Dalam reshuffle kali ini, sepertinya Jokowi kecewa dengan anak anak milenial yang dimasukkannya dalam kabinet. Sehingga reshuffle ini sekaligus akan mengevaluasi kinerja mereka

negative - Jokowi (Presiden) Dalam reshuffle kali ini, sepertinya Jokowi kecewa dengan anak anak milenial yang dimasukkannya dalam kabinet.

Page 352: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

351

positive - Pratikno (Menteri Sekretaris Negara) Sekarang sudah bagus dan semoga bagus terus

positive - Pratikno (Menteri Sekretaris Negara) Tentunya dengan progress yang bagus ini, isu reshuffle tidak relevan sejauh bagus terus.

positive - Pratikno (Menteri Sekretaris Negara) Tentu saja kalau bagus terus ya enggak ada isu, enggak relevan lagi reshuffle. Jadi jangan ribut lagi reshuffle, karena progress kabinet berjalan dengan bagus

neutral - Pratikno (Menteri Sekretaris Negara) Tentu saja kalau bagus terus ya enggak ada isu, enggak relevan lagi reshuffle.

positive - Pratikno (Menteri Sekretaris Negara) Kita fokus untuk menyelesaikan permasalahan kesehatan dan permasalahan ekonomi yang menjadi ikutan luar biasa dari pandemi Covid-19

positive - Pratikno (Menteri Sekretaris Negara) Antara lain bisa dilihat dari serapan anggaran yang meningkat, program-program yang sudah mulai berjalan

positive - Pratikno (Menteri Sekretaris Negara) Tapi dalam waktu yang relatif singkat kita melihat progress yang luar biasa di kementerian/lembaga.

positive - Pratikno (Menteri Sekretaris Negara) Teguran keras tersebut dilaksanakan secara cepat oleh kabinet. Ini progress yang bagus

negative - Pratikno (Menteri Sekretaris Negara) Artinya teguran keras tersebut punya arti yang signifikan.

neutral - Pratikno (Menteri Sekretaris Negara) Jadi kalau progress-nya bagus, ngapain direshuffle? Gitu, intinya begitu

Ringkasan

Dari informasi yang didapatkan IPW, sedikitya ada 11 menteri Jokowi yang akan di-reshuffle.

Di antaranya, Menteri Perhubungan, Menteri Koperasi, Menkumham, Menpora, Mendikbud dan Menteri Pariwisata.

Lalu, Menteri Perdagangan, Menaker, Mensos, Menteri Kominfo, Menkes, Menteri Perindustrian, Meneg BUMN, Menteri Agama, Kepala Bulog, dan beberapa kementerian lain.

FADJROEL RACHMAN: TAK ADA RESHUFFLE KABINET, KERJA CEPAT, KERAS, DAN INOVATIF YANG DIPERLUKAN

WARTAOTALIVE, JAKARTA - Juru Bicara Presiden Fadjroel Rahman kembali menegaskan, tak ada rencana reshuffle kabinet dalam waktu dekat oleh Presiden Jokowi .

Menurutnya, semua jajaran menteri Kabinet Indonesia Maju sekarang hanya fokus bekerja menangani pandemi Covid-19, serta pemulihan dan transformasi ekonomi nasional.

"Sebab itu, tidak ada rencana reshuffle kabinet, sebagaimana ditekankan kembali oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno pada Sabtu (22/8/2020)." "Pernyataan ini sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo agar jajarannya tetap fokus bekerja memanfaatkan momentum krisis untuk lompatan kemajuan." "Dalam semua kegiatan di kementerian masing-masing," kata Fadjroel lewat siaran pers, Minggu, (23/8/2020).

Page 353: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

352

Presiden Joko Widodo (Jokowi), menurutnya selalu menekankan kecepatan dan inovasi kerja pemerintah dari pusat hingga daerah.

Serta kolaborasi seluruh komponen bangsa, agar bisa segera keluar dari krisis kesehatan dan krisis perekonomian.

"Bekerja cepat, bekerja keras, bekerja Inovatif, itulah yang diperlukan Indonesia saat ini," tuturnya.

Selain itu menurutnya, sebagaimana yang disampaikan Mensesneg, masyarakat membutuhkan kerja cepat dan terfokus dari pemerintah, untuk menghasilkan solusi dan mengatasi pandemi.

Selain itu, para menteri juga harus terus bersinergi satu sama lain dalam menangani krisis.

"Sekali lagi, tidak ada reshuffle kabinet." "Presiden Joko Widodo memerintahkan kepada para menteri agar tetap fokus bekerja, fokus menyelesaikan krisis, dan fokus membajak momentum krisis ini." "Untuk melakukan lompatan kemajuan di segala bidang, melakukan reformasi fundamental sebagai prasyarat Indonesia Maju," paparnya.

Sebelumnya, Indonesia Police Watch (IPW) menduga bakal ada perombakan kabinet yang dilakukan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Pergantian atau pergeseran kabinet itu disebut bakal dilakukan Jokowi setelah adanya pergantian Panglima TNI.

Ketua Presidium Indonesia Police Watch Neta S Pane mengatakan, setidaknya ada 11 hingga 18 anggota kabinet yang bakal digeser atau berganti tugas.

"Sedikitnya ada 11 hingga 18 anggota kabinet yang akan bergeser dan berganti," kata Neta lewat keterangan tertulis, Kamis (20/8/2020).

Neta menyampaikan, nantinya jumlah menteri yang memiliki latar belakang dari kepolisian di kabinet juga diprediksi bertambah.

Namun, dia tidak menjelaskan lebih lanjut ihwal figur Polri yang bakal masuk ke kabinet Jokowi.

"Jumlah menteri dari anggota Polri diperkirakan juga akan bertambah dalam kabinet hasil reshuffle ini," jelasnya.

Dari informasi yang didapatkan IPW, sedikitya ada 11 menteri Jokowi yang akan di-reshuffle.

Di antaranya, Menteri Perhubungan, Menteri Koperasi, Menkumham, Menpora, Mendikbud dan Menteri Pariwisata.

Lalu, Menteri Perdagangan, Menaker, Mensos, Menteri Kominfo, Menkes, Menteri Perindustrian, Meneg BUMN, Menteri Agama, Kepala Bulog, dan beberapa kementerian lain.

"Sementara pergantian Kapolri akan dilakukan sesuai jadwal, yakni pensiunnya Jenderal Idham Azis pada awal Januari 2021," ungkapnya.

Ia menduga, reshuffle kali ini lantaran Jokowi kecewa dengan kinerja milenial yang berada di kabinetnya.

Sebaliknya, reshuffle itu sebagai hasil evaluasi kinerja jajarannya dalam setahun terakhir.

"Dalam reshuffle kali ini, sepertinya Jokowi kecewa dengan anak anak milenial yang dimasukkannya dalam kabinet." "Sehingga reshuffle ini sekaligus akan mengevaluasi kinerja mereka," paparnya.

Page 354: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

353

Sebelumnya, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Praktikno meminta publik tak lagi membahas isu reshuffle kabinet.

Karena, kata Pratikno, isu itu sudah 'terbantahkan', bila melihat kinerja para menteri Kabinet Indonesia Maju yang terus menunjukkan perubahan secara signifikan.

"Tentunya dengan progress yang bagus ini, isu reshuffle tidak relevan sejauh bagus terus." "Sekarang sudah bagus dan semoga bagus terus," kata Pratikno di Gedung Utama Kantor Mensesneg, Jakarta, Senin (6/7/2020).

"Tentu saja kalau bagus terus ya enggak ada isu, enggak relevan lagi reshuffle." "Jadi jangan ribut lagi reshuffle, karena progress kabinet berjalan dengan bagus," tambahnya.

Menurut Pratikno, pemerintah sedang fokus menyelesaikan permasalah kesehatan dan pemulihan ekonomi akibat pandemi Covid-19.

"Kita fokus untuk menyelesaikan permasalahan kesehatan dan permasalahan ekonomi yang menjadi ikutan luar biasa dari pandemi Covid-19," jelasnya.

Sebelumnya Praktikno mengatakan, jajaran menteri Kabinet Indonesia Maju terus menunjukkan peningkatan kinerja.

Menurut Pratikno, hal itu sesuai arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang sempat meminta para pembantunya itu bekerja cepat dalam menghadapi krisis di tengah pandemi Covid-19.

Terlebih, Presiden telah mengeluarkan pernyataan siap melakukan pembubaran lembaga maupun melakukan reshuffle kabinet, jika tak ada peningkatan kerja dalam waktu dekat.

"Tapi dalam waktu yang relatif singkat kita melihat progress yang luar biasa di kementerian/lembaga." "Antara lain bisa dilihat dari serapan anggaran yang meningkat, program-program yang sudah mulai berjalan," ungkap Pratikno di Gedung Utama Kantor Mensesneg, Jakarta, Senin (6/7/2020).

Pratikno menyebut, peningkatan kinerja lembaga/kementerian ini menunjukan teguran Presiden Jokowi memiliki arti yang kuat.

Sehingga, lanjut Pratikno, teguran itu disikapi dengan kerja-kerja cepat dan terukur sesuai instruksi Presiden.

"Artinya teguran keras tersebut punya arti yang signifikan." "Teguran keras tersebut dilaksanakan secara cepat oleh kabinet. Ini progress yang bagus," ucap Pratikno.

Pratikno mengatakan, dilihat dari kinerja para menteri tersebut, tak pantas jika dilakukan reshuffle kabinet dalam waktu dekat.

"Jadi kalau progress-nya bagus, ngapain direshuffle? Gitu, intinya begitu," tuturnya.

(Taufik Ismail).

Page 355: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

354

Judul BLT Rp 600 Ribu Cair Besok, Ini Cara Cek Apakah Namamu Terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan

Nama Media palu.tribunnews.com

Newstrend Santunan Pegawai Swasta

Halaman/URL https://palu.tribunnews.com/2020/08/24/blt-rp-600-ribu-cair-besok-ini-cara-cek-apakah-namamu-terdaftar-di-bpjs-ketenagakerjaan

Jurnalis Rizkianingtyas Tiarasari

Tanggal 2020-08-24 07:12:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 17.500.000

News Value Rp 52.500.000

Kategori Kementerian Ketenagakerjaan

Layanan Korporasi

Sentimen Positif

Narasumber

neutral - Ida Fauziyah (Menteri Tenaga Kerja) Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insya Allah tanggal 25 Agustus ini

positive - Ida Fauziyah (Menteri Tenaga Kerja) Dua bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp 1.200.000

positive - Ida Fauziyah (Menteri Tenaga Kerja) Sekarang Alhamdulillah, teman-teman pekerja kita yang menjadi peserta BPJS (Ketenagakerjaan) datanya sudah 12 juta nomor rekening sudah masuk

positive - Ida Fauziyah (Menteri Tenaga Kerja) Jadi yang melakukan validasi adalah teman-teman dari BPJS Ketenagakerjaan

positive - Ida Fauziyah (Menteri Tenaga Kerja) Kita minta teman-teman BPJS untuk memvalidasi datanya dan kami di Kementerian Ketenagakerjaan menerima datanya dari BPJS Ketenagakerjaan .

Ringkasan

Di tengah pandemi virus corona Covid-19 yang merebak di Tanah Air, pemerintah akan memberikan bantuan Rp 600 ribu bagi para pekerja yang memiliki gaji di bawah Rp 5 juta.

Rencananya, subsidi bagi karyawan swasta ini akan dicairkan mulai Selasa (25/8/2020) besok dan langsung masuk ke rekening masing-masing.

BLT RP 600 RIBU CAIR BESOK, INI CARA CEK APAKAH NAMAMU TERDAFTAR DI BPJS KETENAGAKERJAAN

TRIBUNPALU.COM - Di tengah pandemi virus corona Covid-19 yang merebak di Tanah Air, pemerintah akan memberikan bantuan Rp 600 ribu bagi para pekerja yang memiliki gaji di bawah Rp 5 juta.

Page 356: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

355

Rencananya, subsidi bagi karyawan swasta ini akan dicairkan mulai Selasa (25/8/2020) besok dan langsung masuk ke rekening masing-masing.

Saat ini, pemerintah pun telah mengantongi sekitar lebih dari 12 juta rekening calon penerima bantuan Rp 600 ribu dari BPJS Ketenagakerjaan .

Masyarakat dapat mengecek secara mandiri, kira-kira apakah ia akan menjadi salah satu penerima bantuan tersebut? Sebab, syarat utama penerima bantuan Rp 600 ribu itu harus terdaftar sebagai peserta di BPJS Ketenagakerjaan .

Berikut cara cek nama sekaligus mengecek apakah kepesertaan kita aktif atau tidak di BPJS Ketenagakerjaan, dikutip dari Kontan.co.id : Via aplikasi BPJSTK Mobile - Peserta harus mengunduh aplikasi BPJSTK Mobile di Android dan iOS - Setelah mengunduh, peserta harus melakukan registrasi terlebih dahulu untuk mendapatkan PIN.

- Syarat registrasi di aplikasi BPJSTK Mobile antara lain Nomor KPJ (ada di kartu BPJS Ketenagakerjaan ), NIK e-KTP, dan tanggal lahir, dan nama.

- Setelah terdaftar dan login, peserta dapat mengetahui status kepesertaan BPJAMSOSTEK.

- Kemudian pilih di "Kartu Digital".

- Setelah muncul tampilan kartu digital BPJS Ketenagakerjaan , klik di tampilan tersebut, bagian bawah akan terlihat status kepesertaan BPJS TK (aktif/tidak aktif).

Via website Cara cek status kepesertaan dan saldo bisa dilakukan melalui laman https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/.

Apabila belum terdaftar di laman tersebut, bisa melakukan registrasi dengan cara:

a. Masuk ke https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/.

b. Pilih menu registrasi.

c. Isi formulir sesuai dengan data.

- Nomor KPJ Aktif - Nama - Tanggal lahir - Nomor e-KTP - Nama ibu kandung - Nomor ponsel dan email.

- Apabila berhasil, kamu akan mendapatkan PIN.

- PIN dikirim melalui email dan SMS dari nomor ponsel yang didaftarkan.

Sementara, berikut cara cek kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan via website.

- Masuk ke https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/.

- Masukkan alamat email di kolom user.

- Masukkan kata sandi.

- Setelah masuk, pilih menu layanan.

Via kantor BPJS Ketenagakerjaan Cara cek status kepesertaan yang paling tradisional adalah datang langsung ke kantor BPJS Ketenagakerjaan .

Peserta BPJS Ketenagakerjaan juga harus membawa persyaratan untuk mengecek kepesertaan.

Page 357: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

356

Diketahui, bantuan senilai Rp 600 ribu akan diberikan kepada pekerja swasta dengan gaji di bawah Rp 5 juta.

Bantuan diberikan selama empat bulan, tapi dicairkan per dua bulan sekali dengan total bantuan senilai Rp 2,4 juta.

Artinya dalam sekali cair, para pekerja swasta akan menerima bantuan senilai Rp 1,2 juta.

Berikut update seputar bantuan Rp 600 ribu bagi para pekerja, seperti dirangkum Tribunnews.com dari berbagai sumber:

1. Mulai dicairkan pada 25 Agustus 2020 Menteri Tenaga Kerja, Ida Fauziyah mengatakan, pemberian bantuan tersebut akan mulai dilakukan pada 25 Agustus mendatang.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan menyerahkan bantuan itu secara simbolik.

"Rencananya, Bapak Presiden menyerahkan secara langsung dan me-launching. Insya Allah tanggal 25 Agustus ini," ujarnya, dalam keterangan tertulis, dikutip Senin (17/8/2020).

Bantuan yang cair 25 Agustus 2020 adalah subsidi untuk bulan September-Oktober.

"Dua bulan berikutnya akan diberikan. Jadi diberikan dalam bentuk transfer langsung ke rekening penerima 2 bulan sekali, Rp 1.200.000," tutur Ida.

2. BPJS Ketenagakerjaan kantongi 12 juta nomor rekening Adapun skema pencairan bantuan Rp 600 ribu akan langsung masuk ke rekening masing-masing pekerja.

Hingga saat ini, pemerintah telah mengantongi sekitar 12 juta rekening calon penerima bantuan subsidi gaji atau upah dari BPJS Ketenagakerjaan .

"Sekarang Alhamdulillah, teman-teman pekerja kita yang menjadi peserta BPJS (Ketenagakerjaan) datanya sudah 12 juta nomor rekening sudah masuk," kata Ida.

"Kita minta teman-teman BPJS untuk memvalidasi datanya dan kami di Kementerian Ketenagakerjaan menerima datanya dari BPJS Ketenagakerjaan ." "Jadi yang melakukan validasi adalah teman-teman dari BPJS Ketenagakerjaan ," tambah Ida.

Secara keseluruhan jumlah penerima bantuan pemerintah sebanyak 15,7 juta pekerja dengan total anggaran sebesar Rp 37,7 triliun.

Jumlah itu meningkat dari rencana awal yang sebanyak 13,8 juta pekerja.

3. Syarat penerima bantuan Sementara itu, aturan mengenai subsidi gaji untuk karyawan swasta sebesar Rp 600.000 per bulan telah terbit. Dalam beleid itu, ada sejumlah syarat mengenai siapa saja yang menerima bantuan.

Dikutip dari Kompas.com , pertama, pekerja atau buruh adalah warga negara Indonesia yang dibuktikan dengan nomor induk kependudukan (NIK).

Kedua, terdaftar sebagai peserta aktif program jaminan sosial ketenagakerjaan BPJS Ketenagakerjaan .

Hal tersebut dibuktikan dengan nomor kartu kepesertaan.

Selanjutnya, pekerja yang bersangkutan harus berstatus sebagai peserta dengan status kepesertaan hingga bulan Juni 2020.

Page 358: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

357

Selain itu, pekerja merupakan peserta aktif program jaminan sosial ketenagakerjaan yang membayar iuran dengan besaran iuran dihitung berdasarkan gaji atau upah di bawah Rp 5 juta.

Jumlah tersebut sesuai dengan gaji atau upah terakhir yang dilaporkan pemberi kerja dan tercatat di BPJS Ketenagakerjaan .

Yang terakhir, pekerja yang bersangkutan harus memiliki rekening aktif.

(Tribunnews.com/Sri Juliati, Kompas.com.com/Mutia Fauzia, Kontan.co.id/Virdita Rizki Ratriani)

Page 359: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

358

Judul Besok Ribuan Buruh Demo Tolak Omnibus Law

Nama Media inilah.com

Newstrend Omnibus Law

Halaman/URL https://inilah.com/news/2578975/besok-ribuan-buruh-demo-tolak-omnibus-law

Jurnalis redaksi

Tanggal 2020-08-24 00:00:00

Ukuran 0

Warna Warna

AD Value Rp 10.000.000

News Value Rp 30.000.000

Kategori Dirjen PHI & Jamsos

Layanan Korporasi

Sentimen Negatif

Narasumber

neutral - Said Iqbal (Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia) Sampai saat ini kami belum melihat apa strategi pemerintah dan DPR untuk menghindari PHK besar-besaran akibat Covid-19 dan resesi ekonomi

positive - Said Iqbal (Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia) Beberapa provinsi yang akan melakukan aksi antara lain, Jawa Barat di Gedung Sate Bandung, Banten di Serang, Jawa Tengah di Semarang, Jawa Timur di Gedung Grahadi Surabaya

Ringkasan

Dalam ranggka menolak Omnibus Law dan pemutusan hubungan kerja akibat Covid-19, buruh akan melakukan aksi unjuk rasa secara serenta di 20 provinsi, besok Selasa (25/8/2020). Hal tersebut disampaikan Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said Iqbal.

BESOK RIBUAN BURUH DEMO TOLAK OMNIBUS LAW

Jakarta - Dalam ranggka menolak Omnibus Law dan pemutusan hubungan kerja akibat Covid-19, buruh akan melakukan aksi unjuk rasa secara serenta di 20 provinsi, besok Selasa (25/8/2020). Hal tersebut disampaikan Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said Iqbal.

"Sampai saat ini kami belum melihat apa strategi pemerintah dan DPR untuk menghindari PHK besar-besaran akibat Covid-19 dan resesi ekonomi," kata dalam keterangan tertulisnya, Senin (24/8/2020).

Omnibus Law, dianggap merugikan buruh dengan menghapus Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK) dan Upah Minimum Sektoral Kabupaten/Kota (UMSK) serta pemberlakukan upah per jam.

Page 360: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

359

Kemudian mengurangi nilai pesangon, penggunaan outsourcing dan buruh kontrak dalam jangka waktu tidak dibatasi untuk semua jenis pekerjaan, waktu kerja yang panjang dan penghapusan beberapa jenis hak cuti.

Hal inilah yang membuat KSPI meminta agar pembahasan Omnibus Law dihentikan dan pemerintah lebih fokus menyelesaikan dampak dari Covid-19.

Khusus di Jakarta bakal diikuti puluhan ribu buruh di DPR RI dan ribuan buruh di kantor Menko Perekonomian. Aksi serentak juga dilakukan di berbagai daerah dengan mengusung isu yang sama.

"Beberapa provinsi yang akan melakukan aksi antara lain, Jawa Barat di Gedung Sate Bandung, Banten di Serang, Jawa Tengah di Semarang, Jawa Timur di Gedung Grahadi Surabaya," tutupnya.

Page 361: KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 JULI 2020perpustakaan.kemnaker.go.id/admin/assets/product_img/pdf/25_Agu… · Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah menyatakan bahwa Pemerintah

360

Biro Hubungan Masyarakat Kementerian Ketenagakerjaan RI

TERIMA KASIH

TELAH MEMBACA