KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

38

Transcript of KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

Page 1: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RE

NC

AN

A S

TR

AT

EG

IS S

EK

RE

TA

RIA

T K

EM

EN

TE

RIA

N K

OO

RD

INA

TO

R B

IDA

NG

KE

MA

RIT

IMA

N D

AN

INV

ES

TA

SI T

AH

UN

20

20

-20

24

@kemenkomarves @Kemenko Kemaritiman Dan Investasi@kemenkomarves @Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi RI

KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASIJl. M.H. Thamrin No. 8 Jakarta 10340 - INDONESIATelp : +62 21 23951100 l email : [email protected]

maritim.go.id

Page 2: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …
Page 3: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 v

P uji syukur kehadirat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa atas berkah dan rahmat-Nya, dokumen Rencana Strategis Sekretariat

Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Tahun 2020-2024 dapat disusun dan diselesaikan dengan baik.

Penyusunan Rencana Strategis Sekretariat Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi dilaksanakan dalam rangka menjalankan amanat Undang-undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional. Rencana Strategis menjabarkan kebijakan dan program terkait dengan tugas dan fungsi Sekretariat Kemenko dengan mengacu kepada Renstra Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi.

Dokumen Renstra Setmenko ini diharapkan akan menjadi pedoman bagi seluruh unit kerja lingkup Sekretariat Kementerian Koordinator dalam rangka mendukung pelaksanaan tugas, pembinaan, dan pemberian dukungan administrasi kepada seluruh unsur organisasi di lingkungan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi.

Akhir kata, saya sampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah memberi masukan dan kontribusi pemikiran guna tersusunnya Renstra ini. Semoga Sekretariat Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi dapat terus bekerja lebih giat lagi untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik di Kemenko Marves menuju Indonesia Maju yang berdaulat, mandiri, dan berkepribadian berlandaskan gotong-royong sesuai dengan harapan kita semua.

Jakarta, 30 September 2020

Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi,

Agung Kuswandono

KataPengantar

Page 4: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 viiSEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASIvi

SALINANKEPUTUSAN MENTERI KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI

REPUBLIK INDONESIANOMOR 132/S TAHUN 2020

TENTANG

RENCANA STRATEGIS SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG

KEMARITIMAN DAN INVESTASI TAHUN 2020 – 2024

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

MENTERI KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI REPUBLIK INDONESIA,

Menimbang : a. bahwa untuk mendukung pelaksanaan Rencana Strategis Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, perlu menetapkan Rencana Strategis Sekretariat Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Tahun 2020-2024;

b. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf a, perlu menetapkan Keputusan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi tentang Rencana Strategis Sekretariat Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Tahun 2020-2024;

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2003 Nomor 47, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4286);

2. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional (Lembaran negara Tahun 2004 Nomor 104, Tambahan Lembaran Negara Nomor 4421);

3. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2007 tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional 2005 – 2025 (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 33, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4700);

4. Peraturan Presiden Nomor 92 Tahun 2019 tentang Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2019 Nomor 11);

KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI REPUBLIK INDONESIA

Page 5: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 ixSEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASIviii

5. Peraturan Presiden Nomor 18 Tahun 2020 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional Tahun 20202024 (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2020 Nomor 10);

6. Peraturan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional Nomor 5 Tahun 2019 tentang Tata Cara Penyusunan Rencana Strategis Kementerian/Lembaga Tahun 2020-2024 (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2019 Nomor 663);

7. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Nomor 2 Tahun 2020 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2015 Nomor 394);

8. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Nomor 6 tahun 2020 tentang Rencana Strategis Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Tahun 2020-2024;

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN MENTERI KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI TENTANG RENCANA STRATEGIS SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI TAHUN 2020-2024.

KESATU : Menetapkan Rencana Strategis Sekretariat Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Tahun 2020-2024, yang selanjutnya disebut Renstra Setmenko Marves 2020-2024 yang merupakan dokumen perencanaan Sekretariat Kementerian Koordinator untuk periode 5 (lima) tahun terhitung sejak tahun 2020 sampai dengan tahun 2024 sebagaimana tercantum dalam Lampiran yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Keputusan ini.

KEDUA : Renstra Setmenko Marves 2020-2024 sebagaimana dimaksud dalam Diktum KESATU merupakan pedoman bagi setiap unit kerja eselon II di lingkungan Sekretariat Kementerian Koordinator dalam penyusunan kegiatan 5 (lima) tahun terhitung sejak tahun 2020 sampai dengan tahun 2024.

KETIGA : Renstra Setmenko Marves 2020-2024 termuat dalam Rencana Kerja (Renja) Setmenko Marves yang merupakan dokumen perencanaan Sekretariat Kementerian Koordinator untuk periode 1 (satu) tahun.

KELIMA : Renstra Setmenko Marves 2020-2024 dipergunakan sebagai pedoman bagi setiap unit kerja eselon II di lingkungan Sekretariat Kementerian Koordinator untuk penetapan Rencana Kerja Setmenko Marves dan Rencana Kerja dan Anggaran (RKA) Sekretariat Kementerian Koordinator tahun 2020-2024.

KEENAM : Seluruh unit kerja di Sekretariat Kementerian Koordinator melakukan pemantauan dan evaluasi terhadap capaian pelaksanaan Renstra Setmenko Marves 2020-2024 yang telah dituangkan dalam Renja Setmenko Marves.

KETUJUH : Renstra Setmenko Marves 2020-2024 dapat diubah dan disesuaikan sepanjang:

a. terdapat peraturan dan/atau kebijakan Kementerian Koordinator yang mengamanatkan perubahan Renstra Kemenko Marves; atau

b. adanya perubahan struktur organisasi dan/atau tugas dan fungsi Kementerian Koordinator.

KEDELAPAN : Keputusan Menteri Koordinator ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di Jakarta

pada tanggal 30 September 2020

Salinan sesuai dengan aslinyaKEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI RIKepala Biro Hukum,

Budi PurwantoNIP. 19640215 199003 1 002

a.n. MENTERI KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI REPUBLIK INDONESIA SEKRETARIS KEMENTERIAN KOORDINATOR,

Ttd

AGUNG KUSWANDONO

Page 6: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 xiSEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASIx

Daftar IsiKata Pengantar ................................................................................................................ iii

Salinan Keputusan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Republik Indonesia Nomor 132/S Tahun 2020 .................... v

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Kondisi Umum ................................................................................................ 11.2. Potensi dan Permasalahan ........................................................................ 8

BAB II VISI, MISI, TUJUAN, DAN SASARAN STRATEGIS2.1. Visi ........................................................................................................................ 192.2. Misi ....................................................................................................................... 202.3. Tujuan ................................................................................................................. 202.4. Sasaran Strategis ........................................................................................... 212.5. Peta Strategi ..................................................................................................... 222.6. Indikator Kinerja Utama .............................................................................. 24

BAB III ARAH KEBIJAKAN, STRATEGI, KERANGKA REGULASI, DAN KERANGKA KELEMBAGAAN 3.1. Arah Kebijakan dan Strategis Nasional ................................................. 273.2. Arah Kebijakan Kementerian Koordinator ........................................... 283.3. Arah Kebijakan Sekretariat Kementerian Koordinator ................... 293.4. Kerangka Regulasi ......................................................................................... 323.5. Kerangka Kelembagaan .............................................................................. 36

BAB IV TARGET KINERJA DAN KERANGKA PENDANAAN4.1. Target Kinerja .................................................................................................. 394.2. Kerangka Pendanaan ................................................................................... 44

BAB V PENUTUP ......................................................................................................... 47

LAMPIRANLampiran I Matriks Kinerja dan Pendanaan ........................................................ 49Lampiran II Matriks Kerangka Regulasi ................................................................. 54

Page 7: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 1SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASIxii

1.1. Kondisi Umum

Berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 92 Tahun 2019 tentang Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves), Kemenko Marves mempunyai tugas menyelenggarakan koordinasi, sinkronisasi, dan pengendalian urusan Kementerian dalam penyelenggaraan pemerintahan di bidang kemaritiman dan investasi. Sehubungan dengan hal itu, Kemenko Marves menyelenggarakan 9 (sembilan) fungsi. Dua dari 9 (sembilan) fungsi tersebut terkait dengan fungsi kesekretariatan, yaitu butir g dan h:

g. Pengelolaan barang milik/kekayaan negara yang menjadi tanggung jawab Kemenko Marves; dan

h. Koordinasi pelaksanaan tugas, pembinaan, dan pemberian dukungan administrasi kepada seluruh unsur organisasi di lingkungan Kemenko Marves.

Sekretariat Kementerian Kemenko Marves adalah satu-satunya unit organisasi eselon 1 di Kemenko Marves yang menjalankan fungsi kesekre-tariatan. Fungsi kesekretariatan adalah fungsi penunjang, namun sangat diperlukan karena perannya yang sangat penting.

1.1.1 Kedudukan, Tugas, dan Fungsi Sekretariat Kementerian Koordinator

Sekretariat Kemenko Marves berada di bawah dan bertanggung jawab kepada Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi. Sekretaris Kementerian Koordinator mempunyai tugas menyelenggarakan koordinasi pelaksanaan tugas, pembinaan, dan pemberian dukungan administrasi kepada seluruh unsur organisasi di lingkungan Kemenko Marves.

Sehubungan dengan tugas tersebut di atas, Sekretariat Kementerian Koordinator menyelenggarakan fungsi:

PENDAHULUAN

BAB I

Page 8: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 3SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI2

a. Koordinasi kegiatan Kemenko Marves;

b. Koordinasi dan penyusunan rencana, program, dan anggaran Kemenko Marves;

c. Pembinaan dan pemberian dukungan administrasi yang meliputi keta tausahaan, kepegawaian, keuangan, kerumahtanggaan, kerja sama, hubungan masyarakat, arsip, dan dokumentasi Kemenko Marves;

d. Pembinaan dan penataan organisasi dan tata laksana;

e. Koordinasi dan penyusunan peraturan perundang-undangan serta pelak sanaan advokasi hukum;

f. Penyelenggaraan pengelolaan barang milik/kekayaan negara dan penge lolaan pengadaan barang/jasa;

g. Pengelolaan data dan sistem informasi; dan

h. Pelaksanaan fungsi lain yang diberikan oleh Menteri Koordinator.

1.1.2 Struktur Organisasi

Sesuai Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Nomor 2 Tahun 2020 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kemenko Marves, Sekretariat Kementerian Koordinator terdiri atas:

a. Biro Perencanaan yang mempunyai tugas melaksanakan koordinasi, fasilitasi, dan pelaksanaan penyusunan rencana program, kegiatan, dan anggaran, pemberian dukungan di bidang pengelolaan akuntabilitas kinerja, pengelolaan kebijakan strategis, dan pengelolaan persidangan;

b. Biro Hukum yang mempunyai tugas melaksanakan koordinasi, fasilitasi, dan pelaksanaan penyusunan dan evaluasi peraturan perundang-undangan, advokasi hukum, pemberian dukungan kerja sama, dan penataan organisasi dan tata laksana serta pengelolaan reformasi birokrasi di lingkungan Kemenko Marves;

c. Biro Komunikasi yang mempunyai tugas melaksanakan koordinasi, fasilitasi, dan pelaksanaan ketatausahaan, keprotokolan, hubungan masyarakat, dan pengelolaan data dan sistem informasi di lingkungan Kemenko Marves; dan

d. Biro Umum yang mempunyai tugas melaksanakan koordinasi, fasilitasi, dan pelaksanaan kepegawaian, keuangan, kerumahtanggaan, perlengkapan, dan pengelolaan barang milik/kekayaan negara dan pengelolaan pengadaan barang/jasa di lingkungan Kemenko Marves.

Selain membawahi 4 (empat) biro tersebut di atas, Sekretaris Kemen-terian Koordinator, atas nama Menteri Koordintor, juga mengoordinasikan unit kerja Inspektorat yang mempunyai tugas menyelenggarakan pengawasan internal di lingkungan Kemenko Marves.

Bagan struktur organisasi Sekretariat Kementerian Koordinator dapat dilhat pada gambar di bawah ini.

GAMBAR 1.1. STRUKTUR ORGANISASI SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR

SESMENKO

KEPALA BIROHUKUM

KEPALA BIROKOMUNIKASI INSPEKTUR

1.1.3 Capaian Kinerja Setmenko 2015-2019

Capaian Kinerja Sekretariat Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman atas arah kebijakan dan strategis dalam Renstra 2015-2019 secara umum menunjukkan hasil yang baik. Beberapa capaian tersebut antara lain sebagai berikut:

a. Implementasi Reformasi Birokrasi 2015-2019

Kemenko Marves adalah pengembangan dari Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman yang dibentuk pada era Kabinet Kerja, Tahun 2014. Meskipun baru berumur 5 tahun, kementerian ini dalam penerapan reformasi birokrasi telah mencatat kemajuan yang signifikan.

Pada saat ini implementasi reformasi birokrasi di Kemenko Marves mendapat nilai 69,13 dengan predikat “B”, baik. Hal ini memperlihatkan bahwa Kemenko Marves telah konsisten menjalankan agenda reformasi birokrasi. Sejak penilaian pertama pada tahun 2016, capaian nilai reformasi birokrasi terus meningkat. Namun demikian peningkatan tersebut masih dalam rentang predikat “B”. Berikut capaian nilai reformasi birokrasi Kemenko Marves dalam 4 (empat) tahun terakhir.

KEPALA BIROUMUM

KEPALA BIROPERENCANAAN

Page 9: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 5SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI4

TABEL 1.1INDEKS REFORMASI BIROKRASI KEMENKO BIDANG KEMARITIMAN

DARI TAHUN 2016 – 2019

NO TAHUN INDEK RB -/+ PREDIKAT KETERANGAN

2 2016 60,34 - BTerdapat 8 rekomendasi yang perlu disempurnakan

3 2017 62,28 +1,94 B

Terdapat 4 rekomendasi Tahun 2016 yang belum dilaksanakan, dan 17 rekomendasi yang masih perlu disempurnakan

4 2018 65,95 +3,67 B

Terdapat 6 rekomendasi Tahun 2017 yang belum dilaksanakan, dan 14 rekomendasi yang masih perlu disempurnakan

5 2019 69,13 +3,18 BTerdapat beberapa rekomendasi yang perlu disempurnakan

b. Hasil Evaluasi SAKIP 2015-2019

Sekretariat Kemenko Bidang Kemaritiman selama periode 2015-2019 juga telah mengantarkan Kemenko Marves memperoleh kinerja dalam implementasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) yang dari tahun ke tahun semakin meningkat. Tujuan evaluasi ini juga untuk menilai tingkat akuntabilitas atau pertanggungjawaban atas hasil (outcome) terhadap penggunaan anggaran dalam rangka terwujudnya pemerintahan yang berorientasi kepada hasil (result oriented government) serta memberikan saran perbaikan yang diperlukan. Nilai evaluasi ini juga menunjukan tingkat efektivitas dan efisiensi Kemenko Kemaritiman dalam penggunaan anggaran terhadap capaian kinerjanya. Tujuan evaluasi ini juga untuk menilai tingkat akuntabilitas atau pertanggungjawaban atas hasil (outcome) terhadap penggunaan anggaran dalam rangka terwujudnya pemerintahan yang berorientasi kepada hasil (result oriented government) serta memberikan saran perbaikan yang diperlukan.

Saat ini capaian Nilai SAKIP Kemenko Marves adalah 68,59 (tahun 2019), atau predikat “B”, baik. Hasil Evaluasi SAKIP Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dari tahun 2016 – 2019 selengkapnya adalah sebagai berikut:

TABEL 1.2 HASIL EVALUASI SAKIP KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN

DARI TAHUN 2016 – 2019

NO. KOMPONEN BOBOTNILAI

2016 2017 2018 2019

1. Perencanaan kinerja 30 19,84 20,73 20,94 21,07

2. Pengukuran kinerja 25 13,90 14,81 15,95 16,12

3. Pelaporan kinerja 15 9,68 10,69 10,85 11,01

4. Evaluasi internal 10 3,56 4,92 6,40 6,92

5. Capaian kinerja 20 11,06 12,39 12,85 13,47

Nilai Hasil Evaluasi 100 58,04 63,54 66,99 68,59

Tingkat Akuntabilitas Kinerja CC B B B

c. Opini BPK atas Laporan Keuangan

Sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku, Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI setiap tahun selalu melaksanakan pemeriksaan atas laporan keuangan Kementerian/Lembaga untuk tahun anggaran sebelumnya. Tujuan pemeriksaan atas Laporan Keuangan Kementerian/Lembaga ini adalah untuk memberikan opini atas kewajaran laporan keuangan dengan empat kriteria, antara lain kesesuaian laporan keuangan yang diperiksa dengan Standar Akuntansi Pemerintah (SAP), kecukupan pengungkapan informasi keuangan dalam laporan keuangan yang diperiksa sesuai dengan pengungkapan yang diatur dalam SAP, kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan terkait dengan pelaporan keuangan, dan efektivitas Sistem Pengendalian Intern (SPI). Jadi, Opini merupakan pernyataan profesional sebagai kesimpulan BPK mengenai tingkat kewajaran informasi yang disajikan dalam laporan keuangan Kementerian/Lembaga.

Selama periode tahun 2015-2019, opini atas laporan keuangan Kemenko Marves menunjukkan trend yang menggembirakan. Setelah hanya memperoleh opini Wajar Dengan Pengecualian (WDP) atas pemeriksaan Laporan Keuangan Tahun Anggaran 2019, selama 4 tahun berturut-turut dimulai dari tahun anggaran 2016 sampai dengan tahun anggaran 2019 Kemenko Marves selalu mendapatkan opini audit Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) sebagai pencapaian tertinggi opini audit laporan keuangan dari BPK RI. Tabel berikut menyajikan pencapaian opini audit laporan keuangan Kemenko Marves untuk periode tahun anggaran 2015 s.d. 2019.

Page 10: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 7SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI6

TABEL 1.3PREDIKAT KEUANGAN 2015-2019

NO TAHUN PREDIKAT PENJELASAN

1 2015 WDPMasih ada kelemahan dalam sistem pengendalian internal dan operasinya.

2 2016 WTP

Dalam semua hal yang material, posisi keuangan Kemenko Maritim tanggal 31 Desember 2016, dan realisasi anggaran, opersional, serta perubahan ekuitas untuk tahun yang berakhir pada tanggal tersebut, sesuai dengan Standar Akuntansi Pemerintah.

3 2017 WTP

Dalam semua hal yang material, posisi keuangan Kemenko Maritim tanggal 31 Desember 2017, dan realisasi anggaran, opersional, serta perubahan ekuitas untuk tahun yang berakhir pada tanggal tersebut, sesuai dengan Standar Akuntansi Pemerintah.

4 2018 WTP

Dalam semua hal yang material, posisi keuangan Kemenko Maritim tanggal 31 Desember 2018, dan realisasi anggaran, opersional, serta perubahan ekuitas untuk tahun yang berakhir pada tanggal tersebut, sesuai dengan Standar Akuntansi Pemerintah.

5 2019 WTP

Dalam semua hal yang material, posisi keuangan Kemenko Maritim tanggal 31 Desember 2018, dan realisasi anggaran, opersional, serta perubahan ekuitas untuk tahun yang berakhir pada tanggal tersebut, sesuai dengan Standar Akuntansi Pemerintah.

d. Indeks SPBE

Berdasarkan Peraturan Presiden No. 95 Tahun 2018 tentang Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik, setiap Kementerian Lembaga wajib menyelenggarakan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE). Tujuan kebijakan SPBE ialah untuk mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih, efektif, transparan, dan akuntabel, dan mewujudkan pelayanan publik yang berkualitas dan terpercaya serta mewujudkan sistem pemerintahan berbasis elektronik yang terpadu. Sedangkan sasaran penyelenggaraan SPBE adalah terwujudnya tata kelola dan manajemen SPBE yang efektif dan efisien, terwujudnya layanan SPBE yang terpadu dan berorientasi kepada pengguna, dan terselenggaranya infrastruktur SPBE yang terintegrasi serta meningkatnya kapasitas Sumber Daya Manusia SPBE.

Kualitas penyelenggaraan SPBE dievaluasi oleh Kementerian PAN RB secara berkala. Evaluasi penyelenggaraan SPBE dimaksud didasarkan pada 3 (tiga) aspek penilaian, yaitu:

a) Domain, merupakan area pelaksanaan SPBE yang dinilai;

b) Aspek, merupakan area spesifik pelaksanaan SPBE yang dinilai; dan

c) Indikator, merupakan informasi spesifik dari aspek pelaksanaan SPBE yang dinilai.

Sejak awal pembentukannya, Kementerian Koordinator ini telah menyelenggarakan kebijakan SPBE. Namun demikian penilaian SPBE yang pertama baru terlaksana pada tahun 2019. Pada tahun tersebut, Indeks SPBE yang didapatkan Kemenko Marves adalah sebesar 2.07 dengan predikat “Cukup”. Secara lengkap hasil evaluasi penyelenggaraan SPBE dimaksud dapat dilihat pada gambar berikut:

GAMBAR 1.2HASIL EVALUASI SPBE KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN TAHUN 2019

e. Penataan peraturan perundang-undangan

Salah satu tugas Sekretariat Kementerian Koordinator adalah dalam mengoordinasikan penyusunan peraturan perundang-undangan. Sesuai amanat program Reformasi Birokrasi, Sekretariat Kementerian Koordinator melakukan penataan peraturan perundang-undangan.

Berdasarkan hasil evaluasi Reformasi Birokrasi Tahun 2019, area perubahan Penataan Peraturan Perundang-undangan memeroleh nilai 2,95 dari maksimal 5, atau 59%. Hasil evaluasi ini merupakan bekal untuk melakukan

Page 11: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 9SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI8

penataan peraturan perundang-undangan ke depan guna menghasilkan peraturan perundang-undangan yang efektif dan harmonis di Kemenko Marves.

1.2. Potensi dan Permasalahan

1.2.1 Lingkungan Internal

a. Profil Sumberdaya Manusia

Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan bagian yang sangat penting dari proses dan tujuan dalam pencapaian kinerja Sekretariat Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi. Sekretariat Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi sangat memerlukan dukungan SDM yang berkualitas guna memenuhi tugas dan fungsinya.

SDM Sekretariat Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi terdiri dari berbagai Instansi Pusat dan Instansi Daerah yang memiliki berbagai latar belakang pendidikan mulai dari jenjang Diploma sampai dengan S3 dan berbagai macam Jabatan Struktural serta Jabatan Fungsional yang berhubungan dengan bidang maritim dan investasi untuk mencapai Renstra Sekretariat Kemenko Marves.

Sesuai data kepegawaian per Agustus 2020, jumlah SDM lingkup Sekretariat Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi adalah sebanyak 215 orang terdiri dari 132 orang PNS dan 83 orang non PNS.

Berikut data rinci SDM Sekretariat Kemenko Marves per Agustus 2020.

TABEL 1.4PROFIL SDM SEKRETARIAT KEMENKO MARVES

UNIT KERJA

JUMLAH PEJABAT DAN STAF

PNSNONPNSES I ES II ES III ES IV

STAF PNS

TOTAPNS L

BIRO PERENCANAAN

1

1 4 9 11 25 15

BIRO HUKUM 1 4 9 11 25 12

BIRO KOMUNIKASI 1 3 8 16 28 29

BIRO UMUM 1 3 9 27 40 23

INSPEKTORAT 1 - 1 12 14 4

TOTAL 1 5 14 36 77 132 83

Pada saat awal Kemenko Marves diisi oleh ASN yang berasal dari berbagai instansi baik pusat maupun daerah yang relatif bukan ASN muda. Penerimaan ASN baru dilaksanakan 3 (tiga) angkatan tahun 2018, 2019, dan 2020 sehingga terdapat gap usia dalam struktur usia ASN Kemenko. Hal ini sedikit banyak dalam jangka panjang akan berpengaruh terhadap regenerasi ASN yang kompeten.

Meskipun terdapat gap dari sisi usia dan pengalaman, dalam tiga tahun terakhir Kemenko Marves melakukan rekrutmen pegawai. Dari hasil rekrutmen ini banyak masuk tenaga muda milenial yang memiliki potensi besar. Namun demikian, pegawai baru milenial tersebut perlu diberikan bimbingan dan kepercayaan dalam pelaksanaan tugas.

b. Dukungan Sarana dan Prasarana

Penyediaan Ruang Kerja

Ketersediaan sarana-prasarana kantor merupakan aspek penting dalam pelaksanaan tugas sehari-hari dalam menyukseskan visi dan misi Sekretariat dan visi dan misi Kemenko Marves. Saat ini tersedia ruang kerja seluas 12.040 m2, atau sebanyak 14 lantai, dari 21 lantai Gedung BPPT di Jalan MH Thamrin 8.

TABEL 1.5RINCIAN DATA GEDUNG DAN BANGUNAN KEMENKO TAHUN 2015-2019

TAHUN STATUSJUMLAH LANTAI

LUAS KETERANGAN

2014 Pinjam Pakai dengan BPPT 4,5 3.870 M2 Lantai 2 Utara, 3, 5, 6, 7

2015 Pinjam Pakai dengan BPPT 7,5 6.450 M2 Lantai GF Utara, 3, 5, 6, 7, 15, 16

2016 Pinjam Pakai dengan BPPT 14 12.040 M2 Lantai GF, 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 15, 16, 17, 19, 21

2017 Pinjam Pakai dengan BPPT 14 12.040 M2 Lantai GF, 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 15, 16, 17, 19, 21

2018 Pinjam Pakai dengan BPPT 14 12.040 M2 Lantai GF, 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 15, 16, 17, 19, 21

2019 Pinjam Pakai dengan BPPT 14 12.040 M2 Lantai GF, 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 15, 16, 17, 19, 21

Dari 14 lantai yang tersedia, Unit Sekretariat menempati 3,5 lantai dengan rincian 0,5 lantai di lantai 1, 1 lantai di lantai 5, 1 lantai di lantai 6, dan 0,5 lantai di lantai 17 dan 0,5 lantai di lantai 21, atau seluas 2580 m2 untuk 4 biro dan Inspektorat.

Page 12: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 11SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI10

Penambahan unit kerja eselon I dan II lingkup Kemenko Marves, membutuhkan tambahan dukungan sarana dan prasarana kerja yang dipenuhi secara bertahap. Selain itu BMN sarana kerja yang ada sudah relatif tua dan membutuhkan penggantian.

Sarana Prasarana Transportasi

Salah satu sarana yang diperlukan untuk menunjang pelaksanaan tugas adalah sarana transportasi berupa kendaraan bermotor. Pada saat ini Kemenko Marves didukung dengan 146 kendaraan bermotor dengan rincian 85 unit berstatus BMN dan 61 unit berstatus sewa. Rinciannya sebagai berikut.

GAMBAR 1.3RINCIAN DATA KENDARAAN OPERASIONAL

TABEL 1.6 SARANA PRASARANA TIK KEMENKO MARVES TAHUN 2020

NAMA PERANGKAT JUMLAH KETERANGAN

Server 14 Di Lantai 4

Aplikasi 24 -

Jaringan Fiber Optik Access Point (125 bh) Lantai 1,2,3,4,5,6,7,8,15,16,17,19,21

Bandwidth 1000/500 Mbps Domestik/Internasional

PC 440 -

Laptop 312 -

Printer 286 -

Scanner 38 -

Ketersediaan sarana prasarana penunjang TIK tersebut di atas sangat menunjang tugas-tugas dan tanggung jawab Sekretariat Kementerian Koordinator dalam menyelenggarakan SPBE. Ini merupakan kekuatan yang harus dibangun, dikembangkan dan dipelihara terus menerus.

c. Dukungan Anggaran Setmenko

Sekretariat Kemenko Marves sejak awal dibentuknya Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman mendapatkan dukungan yang cukup memadai. Dukungan anggaran dimaksud sebagian besar diugunakan untuk menyiapkan sarana-prasarana, pengembangan kompetensi SDM dan biaya operasional kantor.

GAMBAR 1.4PERKEMBANGAN PAGU DAN REALISASI ANGGARAN SEKRETARIAT KEMENKOI MARVES

KENDARAAN OPERASIONAL

Dari 146 Kendaraan dimaksud sebagian berstatus sebagai kendaraan dinas jabatan bagi Menteri dan Pemangku Jabatan Tinggi Madya dan Pratama. Sisanya merupakan kendaraan operasional bagi unit kerja eselon 2 dan unit lain yang memerlukan untuk kedinasan.

Sarana Prasarana TIK

Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman sejak awal berdirinya telah mempunyai visi untuk membangun sistem pemerintahan berbasis elektronik. Hal ini diperlihatkan oleh adanya investasi yang cukup pada sarana dan prasarana Teknologi Informasi dan Komputer (TIK). Rincian data sarana dan prasarana TIK Kemenko Kemaritiman dan Investasi s.d. tahun 2020 adalah sebagai berikut:

Page 13: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 13SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI12

Grafik di atas menggambarkan perkembangan alokasi pagu dan realisasi di jajaran Sekretariat Kemenko Marves selama periode 2015 – 2019.

d. Dukungan Kelembagaan dan Regulasi

1) Peraturan perundang-undangan untuk menunjang tugas

Sekretariat Kementerian Koordinator, sebagaimana disebutkan dalam pasal 8 Peraturan Menteri Koordinator Nomor 2 Tahun 2020, salah satu fungsinya melaksanakan koordinasi dan penyusunan peraturan perundang-undangan serta pelaksanaan advokasi hukum. Penyediaan peraturan perundang-undangan yang menjadi acuan pelaksanaan tugas sekretariat sehari-hari juga menjadi perhatian.

Untuk menunjang pelaksanaan tugas kesekretariatan, saat ini telah terdapat sejumlah 31 peraturan perundangan yang telah ditetapkan dan diberlakukan. Peraturan perundang-undangan tersebut merupakan perangkat lunak (software) yang akan menopang pelaksanaan tugas dan fungsi sekretariat Kementerian Koordinator dalam hal:

• 3 peraturan terkait organisasi dan tata laksana;

• 4 peraturan terkait perencanaan, akuntabilitas kinerja dan pelaporan;

• 3 peraturan terkait pengelolaan keuangan dan BMN

• 5 peraturan terkait pengelolaan Kepegawaian

• 2 peraturan terkait penyelenggaraan Reformasi Birokrasi

• 2 peraturan terkait pelayanan data, informasi dan pengelolaan opini publik

• 3 peraturan terkait pengawasan Internal;

• 2 peraturan terkait penyelenggaraan layanan hukum dan kerja sama;

• 7 produk hukum terkait penyelenggaraan layanan umum, protokoler dan ketatausahaan.

Ketersediaan peraturan perundang-undangan tersebut diatas menjadi modal dan kekuatan dalam melaksanakan tugas kesekretariatan. Meskipun demikian sejumlah urusan masih minim dukungan peraturan perundang-undangan.

2) Penguatan Organisasi

Dalam rangka efektivitas pelaksanaan tugas dan fungsinya, Sekretariat Kementerian Koordinator telah melakukan restruk-turisasi organisasi berdasarkan kebutuhan dan perkembangan organisasi. Elemen yang menjadi objek penataan organisasi ada-lah penyesuaian nomenklatur, kesesuaian struktur dengan kinerja, jabaran tugas dan fungsi dan mengelompokkan struktur berdasar-kan pada rumpun dan kedekatan tugas fungsi.

3) Implementasi Proses Bisnis dan SOP

Kemenko Marves telah menyusun peta proses bisnis yang menggambarkan keseluruhan keterkaitan kegiatan antar masing-masing unit organisasi Kemenko Marves yang ditetapkan dengan Keputusan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Nomor 162 Tahun 2019 tentang Peta Proses Bisnis Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman. Di samping itu, Kemenko Marves telah memiliki SOP pada masing-masing unit kerja berdasarkan peta proses bisnis yang telah disusun. Hal ini tertuang dalam Keputusan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Nomor 193 Tahun 2019 tentang Standar Operasional Prosedur (SOP) di Lingkungan Kemenko Marves dengan jumlah SOP yang ditetapkan berjumlah

Page 14: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 15SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI14

509 SOP. Namun efektifitas penerapan SOP perlu ditingkatkan dan dievaluasi secara berkala sehingga fungsi pelayanan yang diberikan dapat memenuhi standar pelayanan yang ditetapkan.

4) Implementasi Budaya Kerja

Budaya Kerja PATEN telah ditetapkan oleh Kemenko Marves dalam membangun nilai-nilai kerja melalui Keputusan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Nomor 67 tahun 2018 tentang Implementasi Budaya Kerja Passion, Accountable, Teamwork, Effective/Efficient, and Networking (PATEN) di Lingkungan Kemenko Marves yang harus dipedomani oleh seluruh ASN Kemenko Marves. Selain itu juga telah dikampanyekan melalui pembentukan identitas budaya kerja yaitu logo PATEN yang ditetapkan Surat Edaran Sekretaris Kementerian Koordinator Nomor 5/Maritim/Sesmenko/SE/2019 tentang Penyampaian dan Himbauaan Penggunaan Logo Budaya Kerja Kementerian Koordinator BIdang Kemaritiman “PATEN”. Namun implementasi budaya kerja ini perlu ditingkatkan kembali melalui serangkaian kegiatan yang bersifat aplikatif dengan pendekatan emotional question dan perlu dievaluasi untuk mengukur sejauh mana hal ini telah terinternalisasi di lingkup Kemenko Marves. Sehingga implementasi budaya kerja hingga ke level pimpinan tinggi tidak hanya seremonial.

1.2.2 Lingkungan Eksternal

1) Regulasi dan Kebijakan

Sekretariat Kementerian Koordinator mempunyai lingkup tugas dan fungsi di bidang administrasi dan manajemen, yaitu penyelenggaraan koordinasi, pembinaan, fasilitasi dan pelayanan serta pengawasan internal. Dalam rangka pelaksanaan tugas dan fungsi dimaksud, terdapat sejumlah regulasi yang menunjang, antara lain:

a. Undang-undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara;

b. Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendaharaan Negara;

c. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional;

d. UU Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara;

e. Undang-undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik;

f. Peraturan Presiden No 81 Tahun 2010 tentang Grand Design Reformasi Birokrasi 2010 -2025;

g. Peraturan Presiden Nomor 29 Tahun 2014 tentang Sistem Akuntabilitas Instansi Pemerintah;

h. Peraturan Presiden Nomor 95 Tahun 2018 tentang Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik;

i. Peraturan Presiden Nomor 16 Tahun 2018 tentang Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah.

Keberadaan peraturan perundang-undangan di atas diharapkan mem-berikan kepastian hukum dalam penyelenggaraan administrasi dan mana-jemen di pemerintahan. Selain peraturan perundang-undangan tersebut terdapat sejumlah kebijakan pemerintah yang harus menjadi pedoman jajaran Sekretariat Kementerian Koordinator dalam menjalankan tugasnya.

Visi Presiden yang tertera dalam RPJM Nasional 2020-2024 adalah “Terwujudnya Indonesia Maju yang Berdaulat, Mandiri, dan Berkepribadian Berlandaskan Gotong Royong”. Sedangkan dalam mewujudkan visi tersebut terdapat 9 (Sembilan) misi yang dikenal dengan nawa cita. Dari 9 misi tersebut, 2 diantaranya menyangkut tugas kesekretariatan, yaitu misi pertama dan misi ke-8, yaitu:

• Peningkatan Kualitas Manusia Indonesia (misi pertama), dan

• Pengelolaan Pemerintahan yang Bersih, Efektif, dan Terpercaya (misi ke-8);

Page 15: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 17SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI16

Selain itu Presiden menetapkan 5 (lima) arahan utama sebagai strategi dalam pelaksanaan misi Nawacita dan pencapaian sasaran Visi Indonesia 2045. Kelima arahan tersebut mencakup (1) Pembangunan Sumber Daya Manusia, (2) Pembangunan Infrastruktur, (3) Penyederhanaan Regulasi, (4) Penyederhanaan Birokrasi, dan (5) Transformasi Ekonomi. Tugas jajaran Sekretariat Kementerian Koordinator terkait dengan arahan pertama, Pembangunan sumberdaya manusia, dan arahan ke-4, penyederhanaan birokrasi.

Tindak lanjut arahan untuk penyederhanaan birokrasi yang ditindak lanjuti dengan pemangkasan sejumlah struktur eselon 3 dan 4, merupakan tantangan tersendiri bagi jajaran sekretariat Kementerian Koordinator. Penye-derhanaan Birokrasi ini akan memengaruhi tata kelola kelembagaan yang selama ini dijalankan.

2) Perkembangan Teknologi

Perkembangan teknologi, khususnya teknologi informasi dan komunikasi (TIK), sudah begitu pesat. Berbagai aplikasi berbasis TIK dalam pengelolaan pemerintahan telah tersedia dan/atau dapat dibangun. Hal ini akan memberikan kemudahan, meningkatkan akurasi dan mempercepat pengambilan keputusan dalam pelaksanaan tugas-tugas kesekretariatan.

Teknologi informasi dan komunikasi dalam birokrasi saat ini telah banyak dimanfaatkan untuk berbagai kegiatan, antara lain:

a. Pengelolaan keuangan dan BMN;

b. Penganggaran pembangunan;

c. Pengelolaan kinerja;

d. Pengelolaan kepegawaian;

e. Pengelolaan data;

f. Dan lain-lain

3) Kondisi Lingkungan

Faktor eksternal lainnya yang mempengaruhi pekerjaan di bidang kesekretariatan adalah faktor lingkungan, baik lingkungan hidup, sosial ekonomi maupun lainnya. Ada dua fenomena penting yang saat ini merupakan tanta-ngan bagi penyelenggaraan kegiatan kesekretariatan dari aspek ling kungan, yaitu pandemi Covid-19 dan Paham Radikalisme.

Pandemi Covid-19 telah merubah tatanan kehidupan masyarakat. Termasuk merubah tatanan birokrasi. Prinsip pencegahan Covid-19 dengan melaksanakan physical dan/atau social distancing menghasilkan tradisi baru

dalam bekerja, yaitu work from home, bagi sebagian ASN. Para ASN yang masuk dalam kategori berisiko tinggi disarankan bekerja dari rumah. Disamping itu, pertemuan yang berpotensi membuat kerumunan massal harus dikurangi. Pasca pandemi, kebiasaan baru ini masih harus tetap dijalankan.

Dalam bidang sosial politik, sebagai dampak perkembangan teknologi informasi, berkembang pula paham radikalisme yang dapat membahayakan ketahanan negara. Ini juga menjadi tantangan untuk membentengi ASN dari paham radikalisme dan ideologi yang bertentangan dengan azas negara Pancasila.

Page 16: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 19SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI18

BAB II

2.1. Visi

Dalam rangka mewujudkan visi Kemenko Marves yaitu Indonesia Pusat Peradaban Maritim Dunia dalam mewujudkan Indonesia Maju yang Berdaulat, Mandiri, dan Berkepribadian berlandaskan Gotong-Royong, maka Visi Sekretariat kementerian Koordinator yaitu:

“Tata kelola Pemerintahan yang Baik di Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi”

Rumusan tersebut dilatarbelakangi oleh beberapa hal sebagai berikut:

1. Fungsi Sekretariat Kementerian Koordinator sesuai Peraturan Presiden Nomor 92 tahun 2020 tentang Kemenko Marves yaitu koordinasi pelaksanaan tugas, pembinaan, dan pemberian dukungan administrasi kepada seluruh unsur organisasi di lingkungan Kemenko Marves;

2. Sekretariat Koordinator merupakan unit kerja pendukung bagi unit kerja eselon I lainnya di lingkup Kementerian Koordinator agar dapat menjalankan tugas dan fungsinya dengan optimal;

3. Budaya kerja organisasi di Kementerian Koordinator yaitu Passion, Accountable, Teamwork, Efficient/Effective dan Networking (PATEN).

Tata kelola pemerintahan yang baik di Kemenko Marves adalah kondisi yang ingin diwujudkan oleh Sekretariat Kementerian Koordinator. Apabila kondisi itu terwujud, diyakini akan menjadi kunci mewujudkan visi Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi, Indonesia Pusat Peradaban Maritim Dunia. Visi Sekretariat Kementerian Koordinator ini dipandang masih selaras dan mendukung visi Kemenko Marves.

VISI, MISI, TUJUAN, DAN SASARAN STRATEGIS

Page 17: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 21SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI20

2.2. Misi

Untuk mewujudkan Visi Sekretariat kementerian Koordinator, maka dirumuskan misi yang merupakan arah tindakan dalam rangka mewujudkan visi dimaksud. Sehubungan dengan hal tersebut, maka misi Sekretariat Kementerian Koordinator adalah:

“Penyelenggaraan reformasi birokrasi secara efektif”

Penyelenggaraan Reformasi Birokrasi secara efektif di seluruh unit kerja yang diamanahkan diyakini akan berkontribusi langsung pada visi terwujudnya tata kelola pemerintahan yang baik di Kemenko Marves. Misi ini juga medukung dan memperkuat implementasi misi Presiden ke-9 yaitu Pengelolaan Pemerintahan yang Bersih, Efektif, dan Terpercaya.

2.3. Tujuan dan Sasaran

Visi Sekretariat Kementerian Koordinator sebagaimana dirumuskan di atas adalah gambaran kondisi ideal yang ingin dicapai oleh Sekretariat Kementerian Koordinator. Untuk memperkuat visi dimaksud maka dirumuskan tujuan Sekretariat Kementerian Koordinator sebagai berikut:

“Mewujudkan birokrasi yang bersih, akuntabel, dan kapabel di Kemenko Marves”

Tujuan ini menggambarkan kodisi yang akan dicapai atas visi yang dilaksanakan melalui penyelenggaraan reformasi birokrasi secara efektif. Ini sejalan dengan tujuan reformasi birokrasi untuk menciptakan birokrasi pemerintah yang profesional dengan karakteristik, berintegrasi, berkinerja tinggi, bebas dan bersih KKN, mampu melayani publik, netral, sejahtera, berdedikasi, dan memegang teguh nilai-nilai dasar dan kode etik aparatur negara. Kondisi ini dapat diukur melalui pencapaian indeks reformasi birokrasi di Kemenko Marves.

Sehubungan dengan tujuan tersebut di atas, maka dirumuskan sasaran yang merupakan kuantifikasi dan bentuk kongkrit dari tujuan, sebagai berikut:

1. Meningkatnya akuntabilitas kinerja Kemenko Marves.Mewujudkan birokrasi yang akuntabel adalah salah satu tujuan penyelenggaraan Reformasi Birokrasi melalui implementasi SAKIP. Upaya ini dimulai dengan mengembangkan dan implementasi sistem perencanaan berbasis kinerja di Kemenko Marves.

2. Tersedianya Peraturan Perundang-Undangan yang efektif dan harmonis;

Peraturan perundang-undangan yang efektif dan harmonis adalah peraturan perundang-undangan yang penyusunannya terkoordinasi dengan baik dan telah dilakukan harmonisasi. Ini adalah salah satu tujuan dari agenda penataan peraturan perundang-undangan dalam program Reformasi Birokrasi.

3. Terwujudnya layanan birokrasi yang modern dan efektif berbasis elektronik.Layanan birokrasi yang modern dan efektif berbasis elektronik yang menjadi sasaran Sekretarat Kementerian Koordinator.

4. Tersedianya SDM aparatur yang profesional dan kompeten.Ketersediaan SDM yang profesional dan kompeten menjadi sasaran strategis Sekretariat Kemenko Marves karena SDM merupakan faktor kunci dalam penyelenggaraan birokrasi.

5. Terwujudnya pengelolaan keuangan dan BMN yang baik.Pengelolaan keuangan dan BMN yang akurat, tertib, dan taat azas adalah wajib hukumnya bagi instansi pemerintah. Melakukan pengawasan internal secara efektif merupakan salah satu kunci untuk mewujudkan hal itu.

2.4. Strategi dan Program

Sehubungan dengan misi yang telah ditetapkan sebagaimana tersebut di atas, dirumuskan strategi untuk mencapainya sebagai berikut:

1) Implementasi secara efektif Program Reformasi Birokrasi sampai unit Eselon I;

2) Implementasi Sistim Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah di seluruh enitas Akuntabilitas Kinerja, serta;

3) Penerapan indikator kinerja individu selaras dengan indikator kinerja unit.

Strategi tersebut di atas dilaksanakan melalui program dan/atau kegiatan di Sekretariat Kementerian Koordinator sebagai berikut:

1. Perencanaan Berbasis Kinerja

2. Penguatan Hukum dan Kelembagaan

3. Penyelenggaraan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik

4. Pengelolaan Sumberdaya Kelembagaan

5. Peningkatan Pengawasan Internal

Page 18: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 23SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI22

2.5. Peta Strategi

Perencanaan Strategis pada prinsipnya merencanakan kondisi akhir (visi, tujuan dan sasaran) dan cara menyapai kondisi akhir (misi, strategi dan program) serta indikator keberhasilannya. Untuk menjelaskan hubungan antara kondisi akhir dan cara menyapai kondisi akhir dengan indikator keberhasilannya tersebut digambarkan dalam bentuk peta strategis sebagai berikut.

GAMBAR 2.1

PETA STRATEGIS SEKRETARIAT KEMENKO MARVES

c. Perspektif Proses Bisnis Internal (Internal Business Process Perspectives) menggambarkan pencapaian kegiatan dalam rangka mewujudkan tujuan dan sasaran; dan

d. Perspektif Pembelajaraan dan Perkembangan (Learning & Growth Perspectives) menggambarkan pencapaian penguatan sumberdaya dan aspek penunjang tugas lainnya.

TERWUJUDNYA TATA KELOLA PEMERINTAHAN YANG BAIK DI KEMENTERIAN

KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI

TERWUJUDNYA BIROKRASI YANG BERSIH, AKUNTABEL, DAN KAPABEL

DI KEMENKO MARVES

MENINGKATNYA AKUNTABILITAS KINERJA

KEMENKO MARVES

EFEKTIFNYA LAYANAN ADMINISTRASI HUKUM

KEMENKO MARVES

TERWUJUDNYA SDM APARATUR YANG PROFESSIONAL DAN KOMPETEN

TERWUJUDNYA LAYANAN BIROKRASI YANG MODERN

DAN EFEKTIF BERBASIS ELEKTRONIK

TERWUJUDNYA PENGELOLAAN KEUANGAN

DAN BMN YANG BAIK

TERSELENGGARANYA KOORDINASI PROGRAM DAN ANGGARAN SERTA

PERATURAN PERUNDANG-UNDANGAN YANG EFEKTIF

TERSELENGGRANYA PELAYANAN

KESEKRETARIATAN YANG PRIMA

TERSEDIANYA DOKUMEN PENYELENGGARAAN TATA KELOLA ORGANISASI DAN

SDM YANG BAIK

TERSELENGGARANYA PENGELOLAAN BMN

DAN LAYANAN SYSTEM INFORMASI YANG BAIK

TERSEDIANYA SDM YANG KOMPETEN DI SETMENKO

MARVES

TERWUJUDNYA REFORMASI BIROKRASI YANG EFEKTIF DI SETMENKO MARVES

TERLAKSANANYA ADMINISTRASI KEUANGAN YANG AKUNTABEL

DI SETMENKO MARVES

INDEKS RB

NILAI SAKIP JDIH AWARDS

IP ASN OPINI BPKINDEKS SPBE

XXXX XXXX XXXX XXXX

% SDM KOMPETENNILAI IKPA SETMENKO

NILAI RB SETMENKONILAI SAKIP SET

LEAR

NING

&

GROW

THIN

TERN

AL P

ROCE

SSCU

STOM

ER P

ERSP

ECTI

VES

STAK

EHOL

DER

PERS

PECT

IVES

KONDISI INTERNAL

PROGRAM KEGIATAN

SA

SA

RA

NTU

JUA

N

Peta strategis Sekretariat Kemenko Marves menggunakan 4 (empat) perspektif, masing-masing adalah:

a. Perspektif Pemangku Kepentingan (Stakeholder Perspectives) meng-gambarkan pencapaian tujuan;

b. Perspektif Pengguna (Customer Perspectives) menggambarkan penca-paian sasaran strategis;

Page 19: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 25SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI24

2.6. Indikator Kinerja Utama

Indikator Kinerja yang menggambarkan keberhasilan pencapaian Renstra Sekretariat Kementerian Koordinator diuraikan sebagai berikut:

TABEL 2INDIKATOR KINERJA UTAMA SEKRETARIAT KEMENKO MARVES

SASARAN STRATEGISINDIKATOR KINERJA

UTAMA

BASELINE TARGET UNIT PELAKSANA2019 2024

STAKEHOLDERS PERSPECTIVE

SS1

Terwujudnya birokrasi yang bersih, akuntabel, dan kapabel di Kemenko Marves

Indeks Reformasi Birokrasi Kemenko Marves

69,13 90 Setmenko

CUSTOMER PERSPECTIVE

SS2Meningkatnya akuntabilitas kinerja Kemenko Marves

Nilai SAKIP Kemenko Marves

68,59 85Biro

Perencanaan

SS3

Tersedianya Peraturan Perundang-Undangan yang efektif dan harmonis

Nilai RB area penataan PUU

2,95 4.5 Biro Hukum

SS4

Terwujudnya layanan birokrasi yang modern dan efektif Berbasis Eelektronik

Indeks SPBE 2,07 3.5 Biro Komunikasi

SS5

Tersedianya SDM aparatur yang professional dan kompeten

Indeks Profesionalitas ASN

70 90 Biro Umum

SS6

Terwujudnya Pengelolaan Keuangan dan BMN yang baik di Kemenko Marves

Opini BPK atas Laporan Keuangan

WTP WTPBiro Umum Inspektorat

INTERNAL BUSINESS PROCESS

SS7

Terselenggaranya Koordinasi Perencanaan Program & Anggaran serta Peraturan Perundangan yg Efektif

Persentase tersedianya Dokumen Perencanaan Program yang Sesuai dengan Ketentuan

100 100Biro

Perencanaan

Persentase Peraturan Perundangan yang diharmonisasi pada Tahun berjalan

100 100 Biro Hukum

SASARAN STRATEGISINDIKATOR KINERJA

UTAMA

BASELINE TARGET UNIT PELAKSANA2019 2024

SS8

Terselenggaranya Pelayanan Kesekretariatan yang Prima

Persentase sistem layanan kepegawaian yang baik

80 100 Biro Umum

Persentase Penyelesaian Tagihan atas Beban Negara yang tepat waktu

95 100 Biro Umum

Persentase Opini Publik yang Positif

70 100Biro

Komunikasi

Persentase Pengadaan Barang & Jasa yang Tepat Waktu

90 100 Biro Umum

SS9

Tersedianya Dokumen Penyelenggaraan Tata Kelola Organisasi dan SDM yang Baik

Jumlah Pedum Manajerial yang Ditetapkan

> 5 > 5Biro Perencanaan,

Biro Hukum, Biro Umum

SS10

Terselenggaranya pengelolaan BMN dan layanan Sistem Informasi yang Optimal

Persentase Tingkat Ketaatan Penyampaian Laporan BMN

100 100 Biro Umum

Pemenuhan kebutuhan minimal aplikasi umum yang terintegrasi lingkup Kemenko Marves

4 4 Biro Komunikasi

LEARNING & GROWTH

SS11Tersedianya SDM yang kompeten di Sekretariat Kemenko Marves

Presentase Pejabat Sekretariat yang Sesuai Kompetensi

75 95 Biro Umum

SS12Terwujudnya RB yang Efektif di Sekretariat Kemenko

Nilai Evaluasi Internal SAKIP Setmenko

70 80 Biro Hukum

Nilai PMPRB Setmenko 75 87 Biro Hukum

SS13

Terlaksananya Administrasi Keuangan yang Akuntabel di Sekretariat Kemenko Marves

Nilai IKPA Setmenko 95 98 Biro Umum

Page 20: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 27SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI26

BAB III

ARAH KEBIJAKAN, STRATEGI, KERANGKA REGULASI, DANKERANGKA KELEMBAGAAN

3.1. Arah Kebijakan dan Strategi Nasional

Dalam periode 2020-2024, aspek sumberdaya manusia, penyederhanaan regulasi, dan penyederhanaan birokrasi masih menjadi perhatian pemerintah. Berikut lima arahan Presiden dalam RPJMN 2020-2024.

1. Pembangunan Sumberdaya Manusia. Membangun SDM pekerja keras yang dinamis, produktif, terampil, menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi didukung dengan kerjasama industri dan talenta global.

2. Pembangunan Infrastruktur. Melanjutkan pembangunan infrastruktur untuk menghubungkan kawasan produksi dengan kawasan distribusi, mempermudah akses ke kawasan wisata, mendongkrak lapangan kerja baru, dan mempercepat peningkatan nilai tambah perekonomian rakyat.

3. Penyederhanaan Regulasi. Menyederhanakan segala bentuk regulasi dengan pendekatan Omnibus Law, terutama menerbitkan 2 undang-undang. Pertama, UU Cipta Lapangan Kerja. Kedua, UU Pemberdayaan UMKM.

4. Penyederhanaan Birokrasi. Memprioritaskan investasi untuk penciptaan lapangan kerja, memangkas prosedur dan birokrasi yang panjang, dan menyederhanakan eselonisasi.

5. Transformasi Ekonomi. Melakukan transformasi ekonomi dari keter-gantungan SDA menjadi daya saing manufaktur dan jasa modern yang mempunyai nilai tambah tinggi bagi kemakmuran bangsa demi keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.

Tugas-tugas Sekretariat Kementerian Koordinator sangat terkait dengan pembangunan sumberdaya manusia, penyederhanaan regulasi, dan penye-derhanaan birokrasi.

Page 21: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 29SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI28

Terkait dengan 5 arahan utama Presiden tersebut di atas, dalam RPJMN 2020-2024 telah dirumuskan 7 Agenda Pembangunan sebagai berikut:

1 Memperkuat Ketahanan Ekonomi untuk Pertumbuhan yang Berkualitas dan Berkeadilan;

2 Mengembangkan Wilayah untuk Mengurangi Kesenjangan dan Menjamin Pemerataan;

3 Meningkatkan Sumber Daya Manusia yang Berkualitas dan Berdaya Saing;

4 Revolusi Mental dan Pembangunan Kebudayaan;

5 Memperkuat Infrastruktur untuk Mendukung Pengembangan Ekonomi dan Pelayanan Dasar;

6 Membangun Lingkungan Hidup, Meningkatkan Ketahanan Bencana, dan Perubahan Iklim;

7 Memperkuat Stabilitas Polhukhankam dan Transformasi Pelayanan Publik.

3.2. Arah Kebijakan Kementerian Koordinator

Untuk mewujudkan tata kelola yang baik di lingkungan Kemenko Marves, Menteri Koordinator telah mengambil kebijakan pokok percepatan dan penguatan program reformasi birokrasi sebagai berikut:

1 Penguatan Akuntabilitas Kinerja. Yaitu meningkatkan implementasi SAKIP di seluruh entitas akuntabilitas kinerja sampai dengan level eselon 2, memperkuat konsep kinerja yang selaras dari tingkat kementerian sampai dengan individu.

2 Penguatan Kelembagaan. Yaitu dengan menyesuaikan struktur dan rumusan tugas dan fungsi dengan kebutuhan saat ini.

3 Pengembangan Kapasitas SDM. Yaitu meningkatkan profesionalitas sumberdaya aparatur di Kementerian Koordinator baik dalam bidang teknis substantive maupun dalam manajemen/tata kelola kelembagaan sehingga akan dihasilkan SDM aparatur yang produktif dan berkinerja tinggi.

4 Percepatan Penyeleggaraan SPBE. Yaitu dengan menyiapkan sarana IT yang memadai, aplikasi tetakelola yang terintegrasi dan sistem informasi yang handal.

5 Tertib pengelolaan keuangan dan BMN. Yaitu dengan meningkatkan disiplin, kompetensi, dan kredibilitas SDM pengelola keuangan dan BMN.

3.3. Arah Kebijakan Sekretariat Kementerian Koordinator

Sebagaimana telah diuraikan dalam Bab 2, sasaran strategis Sekretariat Kemenko Marves adalah:

1. Terwujudnya ASN Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi yang Profesional

2. Terwujudnya organisasi dan tata kelola Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi yang baik

3. Tersedianya sistem informasi manajemen Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi yang terintegrasi

4. Terwujudnya pengelolaan keuangan yang akuntabel

Dalam mewujudkan ASN Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi yang Profesional, arah kebijakan yang diambil adalah:

1. Pemenuhan SDM yang memenuhi standar kompetensi

2. Pemenuhan sarana dan prasarana untuk kebutuhan untuk seluruh pegawai

3. Penyusunan nilai faktor jabatan terkait penetapan kelas jabatan masing-masing jabatan

4. Penyusunan dokumen pengembangan SDM

5. Pelaksanaan assesment seluruh pejabat struktural, fungsional serta staf

6. Penilaian evaluasi jabatan baik jabatan struktural maupun jabatan fungsional

7. Pelaksanaan survey online dan FGD terkait pembangunan budaya kerja

Dalam mewujudkan Organisasi dan Tata Kelola Kemenko Marves yang Baik, arah kebijakan yang diambil adalah:

1. Mendorong peningkatan kinerja pelaksanaan anggaran dengan mene-rapkan kebijakan pelaksanaan anggaran antara lain:

a. Meningkatkan akurasi perencanaan anggaran;

b. Meningkatkan disiplin pelaksanaan anggaran;

Page 22: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 31SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI30

c. Meningkatkan integritas dan akuntabilitas pelaksanaan anggaran;

d. Membangun aplikasi sistem pemantauan pelaksanaan anggaran berbasis TIK .

2. Mendorong penerapan SAKIP lingkup Kementerian Koordinator Kemaritiman dan Investasi, melalui kebijakan:

a. Penetapan Entitas Akuntabilitas Kinerja sampai unit Eselon II;

b. Penerapan Perjanjian Kinerja untuk pejabat struktural, pejabat fungsional, hingga ke seluruh staf

c. Implementasi sistem Balanced Scorecard (BSC) dalam pengelolaan kinerja untuk peningkatan area akuntabilitas kinerja Kemenko Marves

d. Menyiapkan Sistem Pelaporan berbasis sistem aplikasi online;

3. Menyusun dokumen-dokumen terkait penyelenggaraan organisasi kementerian dan reformasi birokrasi

4. Pelaksanaan survei internal dan eksternal terkait pelaksanaan Reformasi Birokrasi dan kebijakan publik Kemenko Marves5. P e n i n g k a t a n jumlah pemberitaan kementerian di media nasional dan internasional sebagai bentuk keterbukaan informasi publik

Dalam mewujudkan Sistem Informasi Manajemen Kemenko Marves yang Terintegrasi, arah kebijakan yang diambil adalah:

1. Peningkatan pengelolaan sumber daya berbasis IT

2. Peningkatan pelayanan teknologi informasi yang terintegrasi

3. Peningkatan penyediaan infrastruktur teknologi informasi yang andal

4. Penyediaan aplikasi sistem informasi yang dapat mendukung proses bisnis di Kemenko MarvesDalam mewujudkan Pengelolaan Keuangan yang Akuntabel maka arah kebijakan adalah untuk penguatan tata kelola keuangan dan BMN dalam rangka mempertahankan opini WTP. Arah kebijakan secara rinci dapat diuraikan sebagai berikut.

1. Peningkatan pengelolaan anggaran yang efektif, efisien sesuai ketentuan peraturan perundang undangan yang berlaku. Dalam melaksanakan arah kebijakan ini maka akan dilaksanakan strategi yakni melakukan pembinaan dan pemantauan pelaksanaan anggaran di lingkungan Kemenko Marves secara berkala.

2. Peningkatan kualitas laporan keuangan dan BMN sesuai Standar Akuntansi Pemerintah (SAP) berbasis akrual, dengan strategi meliputi:

a. Pencatatan yang akurat ke dalam aplikasi (Persediaan, SIMAK, dan SAIBA) sesuai data dukung yang ada.

b. Pengungkapan laporan lain-lain dalam Catatan Atas Laporan Keuangan (CALK) harus jelas dan terperinci.

c. Peningkatan kapasitas SDM teknis dalam hal penyusunan laporan keuangan dan BMN.

3. Penguatan pengelolaan Barang Milik Negara sesuai peraturan yang berlaku, dengan strategi:

a. Peningkatan kapasitas SDM pelaksana pengadaan barang dan jasa, khususnya terkait aturan serta spesifikasi teknis PBJ.

b. Penguatan ULP menuju ULP yang Independen/Permanen.

c. Pendampingan oleh ahli pengadaan barang dan jasa/LKPP terha-dap proses pengadaan yang strategis dan bernilai besar.

4. Peningkatan kualitas manajemen Unit Layanan Pengadaan (ULP), dengan strategi:

a. Perencanaan pengadaan yang sesuai dengan kebutuhan pegawai.

b. Distribusi yang cepat dan tepat.

c. Tertib administrasi dalam pengelolaan BMN.

Page 23: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 33SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI32

5. Monitoring dan pembinaan pengelolaan keuangan dan BMN, dengan strategi:

a. Sosialisasi peraturan-peraturan terbaru terkait pelaksanaan anggaran melalui pertemuan, pembinaan langsung maupun melalui media lainnya.

b. Evaluasi dan peninjauan kembali terhadap peraturan dan SOP terkait pengelolaan keuangan dan BMN di Kemenko Marves.

c. Pemantauan kinerja pelaksanaan anggaran secara rutin dan terukur menggunakan 13 indikator pelaksanaan anggaran.

d. Penguatan forum koordinasi dan sharing antar pejabat perbenda-haraan dan pengelola keuangan unit kerja di lingkungan Kemenko Marves.

e. Penyediaan aplikasi keuangan berbasis TIK.

3.4. Kerangka Regulasi

Peraturan Presiden Nomor 92 Tahun 2019 tentang Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi menderivasikan tugas Kementerian sebagaimana dimaksud dengan menuangkan dalam Pasal 2 Peraturan Menteri Koordinator Nomor 2 Tahun 2020 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kemenko Marves yakni menyelenggarakan koordinasi, sinkronisasi, dan pengendalian urusan Kemenko Marves.

Lebih spesifik, Sekretariat Kementerian Koordinator sebagaimana disebutkan dalam pasal 8 Peraturan Menteri Koordinator Nomor 2 Tahun 2020, salah satu fungsinya melaksanakan koordinasi dan penyusunan peraturan perundang-undangan serta pelaksanaan advokasi hukum. Pengelolaan fungsi Sekretariat Kementerian Koordinator berkorelasi terhadap dasar hukum yang dijadikan acuan operasional.

Dukungan pemenuhan regulasi lingkup sekretariat Kementerian Koordinator antara lain berkorelasi terhadap kebijakan dan pengelolaan 1) laporan, 2) perencanaan program, 3) anggaran, 4) keuangan, 5) BMN, 6) kepegawaian, 7) persuratan dan kearsipan, 8) data dan informasi, 9) opini publik/kehumasan, 10) kinerja, 11) informasi hukum, 12) bantuan hukum, 13) kerja sama, 14) organisasi, tata laksana, dan reformasi birokrasi.

Regulasi tersebut merupakan perangkat lunak (software) yang akan menopang pelaksanaan tugas dan fungsi Sekretariat Kementerian Koordinator.

Oleh karena itu, keberadaan regulasi yang lengkap dan saling menunjang sangat dibutuhkan dalam hal ini. Arah kebijakan Sekretariat Kementerian Koordinator dalam bidang regulasi antara lain:

1. melakukan reviu terhadap semua peraturan perundang-undangan yang berkaitan dengan tugas dan fungsi Sekretariat Kementerian Koordinator;

2. melakukan lack analysis terhadap kebutuhan peraturan perundang-undangan dalam pelaksanaan tugas dan fungsi Sekretariat Kementerian Koordinator;

3. mengevaluasi adanya potensi disharmoni pengaturan lingkup Sekretariat Kementerian Koordinator yang telah ada;

4. mengusulkan penyusunan peraturan perundang-undangan baru guna melengkapi kebutuhan dalam rangka pelaksanaan tugas dan fungsi Sekretariat Kementerian Koordinator;

5. melakukan harmonisasi peraturan perundang-undangan lingkup Sekretariat Kementerian Koordinator jika terdapat pengaturan yang tidak sinkron berdasarkan reviu dan/atau kajian yang dilakukan dan mengusulkan rancangan perundang-undangan perubahannya;

6. memantau tindak lanjut peraturan perundang-undangan terkait tugas dan fungsi Sekretariat Kementerian Koordinator.

Sejalan dengan dinamika dan perubahan organisasi di Sekretariat Kemenko Marves, maka terdapat sejumlah regulasi atau peraturan yang disiapkan untuk mendukung koordinasi pelaksanaan tugas, pembinaan, dan pemberian dukungan administrasi di lingkungan Kemenko Marves di tahun 2020-2024 antara lain:

a. Peraturan yang mengatur Perencanaan:

1. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman nomor 9 Tahun 2016 Petunjuk Pelaksanaan Evaluasi Atas Implementasi Sistem Akuntabiitas Kinerja Instansi Pemerintah di Lingkungan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman.

2. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman nomor 6 Tahun 2017 tentang Sistem Akuntabilitas Kinerja di Lingkungan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman

3. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman nomor 12 Tahun 2018 tentang Standar Keluaran Kebijakan Kemaritiman di Lingkungan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman

Page 24: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 35SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI34

4. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman nomor 1 Tahun 2018 tentang Pedoman Pelaksanaan, Pemantauan dan Evaluasi Rencana Aksi Kebijakan Kelautan Indonesia Tahun 2016-2019

5. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi nomor 6 Tahun 2020 tentang Rencana Strategis Kemenko Marves Tahun 2020-2024

b. Peraturan yang mengatur Kelembagaan:

1. Peraturan Presiden nomor 92 Tahun 2019 tentang Kemenko Marves

2. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman nomor 6 Tahun 2016 tentang Pedoman Umum Tata Naskah Dinas di Lingkungan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman

3. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman nomor 8 Tahun 2016 tentang Standar Prosedur Operasional Layanan Informasi Publik di Lingkungan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman

4. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman nomor 11 Tahun 2016 tentang Jadwal Retensi Arsip Kepegawaian di Lingkungan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman Republik Indonesia

5. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman nomor 7 Tahun 2017 tentang Tata Cara Pembentukan Peraturan Menteri Koordina-tor Pada Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman

6. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman nomor 5 Tahun 2018 tentang Klasifikasi Arsip Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman

7. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman nomor 10 Tahun 2018 tentang Jadwal Retensi Arsip Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman

8. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman nomor 11 Tahun 2018 tentang Sistem Klasifikasi Keamanan dan Akses Arsip Dinamis Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman

9. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi nomor 1 Tahun 2020 tentang Pedoman Pengelolaan Arsip Dinamis di Lingkungan Kemenko Marves

10. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi nomor 2 Tahun 2020 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kemenko Marves

11. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi nomor 4 Tahun 2020 tentang Pedoman Penyusunan Standar Operasional Prosedur di Lingkungan Kemenko Marves

12. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi nomor 5 Tahun 2020 tentang Pedoman Keprotokolan di Lingkungan Kemenko Marves

13. Rancangan Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi tentang Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum

14. Rancangan Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi tentang Bantuan Hukum

c. Peraturan yang mengatur Keuangan dan Aset:

1. Peraturan Presiden nomor 7 Tahun 2020 tentang Tunjangan Kinerja Pegawai di Lingkungan Kemenko Marves

2. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman nomor 1 Tahun 2017 tentang Sistem Akuntansi dan Pelaporan Keuangan Pada Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman.

3. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman nomor 3 Tahun 2019 tentang Pedoman Penyelesaian Kerugian Negara Terhadap Pegawai Negeri Bukan Bendahara atau Pejabat Lain di Lingkungan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman

4. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi nomor 3 Tahun 2020 tentang Ketentuan Teknis Pelaksanaan Pemberian Tunjangan Kinerja Pegawai pada Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi.

d. Peraturan yang mengatur Sumberdaya:

1. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman nomor 4 Tahun 2017 tentang Kode Etik Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman

2. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman nomor 5 Tahun 2017 tentang Majelis Kehormatan Kode Etik di Lingkungan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman

3. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman nomor 3 Tahun 2018 tentang Lagu Mars dan Himne Maritim.

Page 25: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 37SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI36

e. Peraturan yang mengatur Pengawasan:

1. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman nomor 10 Tahun 2016 Tata Cara Pelaksanaan Perjalanan Dinas Luar Negeri di Lingkungan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman.

2. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman nomor 5 Tahun 2016 tentang Laporan Harta Kekayaan ASN di Lingkungan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman.

3. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman nomor 8 Tahun 2017 tentang Pedoman Penanganan Benturan Kepentingan di Lingkungan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman.

4. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman nomor 4 Tahun 2018 tentang Koordinator Pengawasan Pada Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman.

5. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman nomor 7 Tahun 2018 tentang Pengendalian Gratifikasi di Lingkungan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman.

6. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman nomor 9 Tahun 2018 tentang Piagam Pengawasan Intern Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman.

7. Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi nomor 7 Tahun 2020 tentang Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara di Lingkungan Kemenko Marves.

8. Rancangan Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi tentang Pedoman Pengelolaan dan Timndak Lanjut Pelaporan Pelanggaran (WBS).

3.5. Kerangka Kelembagaan

Dalam rangka menjalankan tugas dan fungsi serta mendukung pencapaian sasaran strategis Sekretariat Kementerian Koordinator diperlukan unit organisasi setingkat eselon II yang menangani urusan, antara lain:

a. Biro Perencanaan

Keberadaan Biro Perencanaan di Kemenko Marves berfungsi untuk melakukan koordinasi, fasilitasi dan pelaksanaan penyusunan rencana program, kegiatan dan anggaran serta pemberian dukungan dibidang pengelolaan akuntabilitas kinerja, pengelolaan kebijakan strategis dan pengelolaan persidangan di lingkungan Kemenko Marves.

b. Biro Hukum

Keberadaan Biro Hukum berfungsi untuk melakukan koordinasi, fasilitasi dan pelaksanaan penyusunan dan evaluasi peraturan perundang-undangan, advokasi hukum, informasi hukum, serta pemberian dukungan kerja sama, dan penataan organisasi dan tata laksana serta pengelolaan reformasi birokrasi di lingkungan Kemenko Marves. untuk melakukan koordinasi, fasilitasi dan pelaksanaan

c. Biro Komunikasi

Keberadaan Biro Komunikasi, berfungsi untuk melakukan koordinasi, fasilitasi dan pelaksanaan ketatausahaan, keprotokolan, hubungan masyarakat, dan pengeloaan data dan sistem informasi di lingkungan Kemenko Marves.

d. Biro Umum

Keberadaan Biro Umum, berfungsi untuk melakukan koordinasi, fasilitasi dan pelaksanaan urusan kepegawaian, keuangan, kerumahtanggaan, perlengkapan dan pengelolaan barang milik/kekayaan Negara dan pengelolaan barang/jasa di lingkungan Kemenko Marves.

Page 26: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 39SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI38

BAB IV

TARGET KINERJA DAN KERANGKA PENDANAAN4.1. Target Kinerja

a. Indikator Tujuan dan Sasaraan

Sasaran Strategis (SS) yang telah ditetapkan merupakan kondisi yang akan dicapai selama periode lima tahun yang akan datang akibat adanya hasil/dampak (outcome/impact) dari satu program atau gabungan program yang telah dilaksanakan oleh seluruh unit kerja lingkup Sekretariat Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi. Indikator kinerja dari masing-masing sasaran strategis Sekretariat Kemenko Marves tahun 2020-2024 disajikan sebagai berikut:

TABEL 4.1 INDIKATOR SASARAN STRATEGIS (ISS) SETMENKO

SASARAN STRATEGISINDIKATOR

KINERJA UTAMA

TARGET UNIT PELAKSANA2020 2021 2022 2023 2024

Stakeholders Perspective/Indikator Tujuan

SS1Terwujudnya birokrasi yang bersih, akuntabel, dan kapabel di Kemenko Marves

Indeks Reformasi Birokrasi Kemenko Marves

75 78 83 87 90Semua Biro Inspektorat

Customers Perspective/Indikator Sasaran

SS2Meningkatnya akuntabilitas kinerja Kemenko Marves

Nilai SAKIP Kemenko Marves

72 75 78 80 85Biro

Perencanaan

SS3Tersedianya Peraturan Perundang-Undangan yang efektif dan harmonis

Nilai RB area penataan PUU

3,2 3,5 3,8 4,1 4,5 Biro Hukum

SS4Terwujudnya layanan birokrasi yang modern dan efektif Berbasis Eelektronik

Indeks SPBE 2,5 3 3,25 3,25 3,5Biro

Komunikasi

SS5Tersedianya SDM aparatur yang professional dan kompeten

Indeks Profesionalitas ASN

71 75 80 85 90 Biro Umum

SS6Terwujudnya pengelolaan keuangan dan BMN yang baik di Kemenko Marves

Opini BPK WTP WTP WTP WTP WTP Inspektorat

Page 27: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 41SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI40

b. Indikator Kinerja Program

Indikator Kinerja Program merupakan alat ukur yang mengindikasikan keberhasilan pencapaian hasil (outcome) dari suatu program. Indikator Kinerja Program telah ditetapkan secara spesifik untuk mengukur pencapaian kinerja berkaitan dengan sasaran program (outcome). Indikator kinerja program tersebut juga merupakan Kerangka Akuntabilitas Organisasi dalam mengukur pencapaian kinerja program. Sekretariat Kemenko Marves telah menetapkan Indikator Kinerja Program dalam Struktur Manajemen Kinerja yang merupakan sasaran kinerja program yang secara akuntabilitas berkaitan dengan unit organisasi K/L setingkat Eselon I sesuai hasil redesain sistem perencanaan dan penganggaran (RSPP).

Kementerian Koordinator dan Investasi sesuai Peraturan Presiden nomor 92 tahun 2019 telah mengalami perubahan organisasi. Sesuai arahan Presiden perlu dilakukan Restrukturisasi Program Kementerian/Lembaga yang ditujukan untuk menunjukkan nomenklatur program yang dapat menggambarkan outcome dalam pencapaian sasaran pembangunan baik pencapaian yang

dilakukan oleh satu Kementerian/Lembaga, maupun antar Kementerian/Lembaga (Lintas K/L). Rumusan program diharapkan dapat mencerminkan real work (eye cathing) dan selaras dengan Prioritas Pembangunan dalam RPJMN 2020-2024.

Sesuai hasil Trilateral Meeting bersama Kementerian Keuangan dan Kementerian PPN/Bappenas telah dilakukan kesepakatan bersama terkait penyempurnaan atau restrukturisasi nomenklatur program sebagai akibat dari perubahan organisasi Kemenko Marves melalui proses redesign sistem perencanaan dan penganggaran yang akan diimplementasikan di tahun 2021. Program saat ini dalam mendukung Sekretariat Kementerian Koordinator yaitu Program Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas Teknis Lainnya Kemenko Marves. Program ini bersifat generik yang berfungsi sebagai dukungan kesekretariatan yang dilaksanakan di Unit Eselon I Sekretariat Kemenko Marves.

Sasaran Program (Outcome) dan Indikator Kinerja Program (IKP) Program Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas Teknis Lainnya Kemenko Marves dapat disajikan sebagai berikut:

TABEL 4.2INDIKATOR KINERJA PROGRAM (IKP) SETMENKO

NONAMA

PROGRAMSASARAN PROGRAM

INDIKATOR KINERJA

PROGRAM

TARGET UNIT PELAK- SANA

ESELON I2020 2021 2022 2023 2024

1 Program Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas Teknis Lainnya Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi

Meningkatnya dukungan manajemen dan pelaksa-naan tugas teknis lainnya serta fasilitasi koordinasi dan sinkronisasi penyusunan arah kebijakan bidang Kemaritiman di lingkup Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi

Terwujudnya tata kelola pemerintahan yang baik di Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi

100 100 100 100 100 Sekretariat Kemenko

Page 28: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 43SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI42

c. Indikator Kinerja Kegiatan

Indikator Kinerja Kegiatan merupakan ukuran alat ukur yang mengindikasikan keberhasilan pencapaian keluaran (output) dari suatu kegiatan. Indikator Kinerja Kegiatan telah ditetapkan secara spesifik untuk mengukur pencapaian kinerja berkaitan dengan sasaran kegiatan (output). Indikator Kinerja Kegiatan dalam Struktur Manajemen Kinerja di Sekretariat Kemenko Marves merupakan sasaran kinerja kegiatan yang secara akuntabilitas berkaitan dengan unit organisasi K/L setingkat Eselon II. Hasil Kegiatan yang ditetapkan sebanyak 6 Kegiatan dari Program Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas Teknis Lainnya Kemenko Marves antara lain:

1. Penyelenggaraan Pelayanan Umum Perkantoran serta Dukungan Manajemen dan Tugas Teknis Lainnya

2. Peningkatan Pelayanan Perencanaan Program dan Anggaran, Akun tabilitas Kinerja, Persidangan dan Dukungan Kebijakan Strategis

3. Pengelolaan Hukum, Advokasi, Kerja Sama dan Organisasi

4. Penyelenggaraan Layanan Komunikasi

5. Pengawasan Akuntabilitas Aparatur Kemenko Marves

6. Penguatan dan Penataan Regulasi dan Kelembagaan Kemaritiman Nasional.

Sasaran Kegiatan (Output) dan Indikator Kinerja Kegiatan (IKK) dari Program Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas Teknis Lainnya Kemenko Marves dapat disajikan sebagai berikut:

TABEL 4.3 INDIKATOR KINERJA KEGIATAN (IKK) SETMENKO

NONAMA

KEGIATANSASARAN KEGIATAN

INDIKATOR KINERJA

KEGIATAN

TARGET UNIT PELAK- SANA

ESELON I2020 2021 2022 2023 2024

Program Dukungan Manajemen

1 Penyelenggaraan Pelayanan Umum Perkantoran serta Dukungan Manajemen dan Tugas Teknis Lainnya

Terlaksana-nya Layanan Penyelenggaraan Pelayanan Umum Perkantoran serta Dukungan Manajemen dan Tugas Teknis Lainnya

Jumlah Layanan Penyelenggaraan Pelayanan Umum Perkantoran serta Dukungan Manajemen dan Tugas Teknis Lainnya

6 6 6 6 6 Biro Umum

2 Peningkatan Pelayanan Peren-canaan Program dan Anggaran, Dukungan Kebi-jakan Strategis, Persidangan dan Akuntabilitas Kinerja

Terselenggaranya Layanan Peren-canaan Program dan Anggaran, Dukungan Kebi-jakan Strategis, Persidangan dan Akuntabilitas Kinerja

Jumlah Layanan Perencanaan Program dan Anggaran, Dukungan Kebi-jakan Strategis, Persidangan dan Akuntabilitas Kinerja

4 4 4 4 4 Biro Peren- canaan

3 Pengelolaan Layanan Hukum, Kerjasama, Organisasi dan Tata Laksana

Terselengga-ranya Layanan Perancang Pera-turan Perundang- undangan, Layanan Advoka-si dan Informasi Hukum, Layanan Pengelolaan Ker-jasama, Layanan Organisasi dan Tata Laksana

Jumlah Layanan Perancang Pera-turan Per undang-undangan, Layanan Advoka-si dan Informasi Hukum, Layanan Pengelolaan Ker-jasama, Layanan Organisasi dan Tata Laksana

4 4 4 4 4 Biro Hukum

4 Penyelenggaraan Layanan Komu-nikasi

Terselenggaranya Layanan Data dan Informa-si, Layanan (BMN), Layanan Protokoler, Layanan Umum, dan Layanan Perkantoran

Jumlah Layanan Data dan Infor-masi, Layanan (BMN), Layanan Protokoler, Layanan Umum, dan Layanan Perkantoran

3 3 3 3 3 Biro Komunikasi

Page 29: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 45SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI44

NONAMA

KEGIATANSASARAN KEGIATAN

INDIKATOR KINERJA

KEGIATAN

TARGET UNIT PELAK- SANA

ESELON I2020 2021 2022 2023 2024

5 Pengawasan Akuntabili-tas Aparatur Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi

Terselenggaranya Layanan Audit Internal Kemen-terian Kooor-dinator Bidang Kemaritiman

Jumlah Layanan Audit Internal Kementerian Kooordinator Bidang Kemari-timan

1 1 1 1 1 Inspektorat

6 Penguatan dan Penataan Regulasi dan Kelembagaan Kemaritiman Nasional

Terselaksanan-ya Penguatan dan Penataan Regulasi dan kelembagaan Kemaritiman

Jumlah layanan Penguatan dan Penataan Regulasi dan kelembagaan Kemaritiman

4 4 4 4 4 Staf Ahli

4.2. Kerangka Pendanaan

Secara garis besar anggaran Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, termasuk anggaran Sekretariat Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi harus mengacu penuh pada RPJMN 2020-2024. Selanjutnya, anggaran dijabarkan lebih komprehensif setiap tahunnya guna mendukung pelaksanaan RKP (Rencana Kerja Peme rintah) dan Rencana Kerja Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi. Dengan demikian diharapkan

setiap program/kegiatan yang telah direncanakan telah didukung oleh anggaran yang memadai. Program/kegiatan dimaksud dalam perencanaannya haruslah mempertimbangkan berbagai perkembangan isu dan lingkungan strategis serta kebijakan perencanaan yang telah ditetapkan oleh Kementerian PPN/Bappenas, diantaranya; 1) Perubahan pendekatan yang semula Money Follow Function menjadi Money Follow Program, 2) Pendekatan Perencanaan pembangunan nasional yang holistik, tematik, terintegrasi, dan spasial, dan 3) Penajaman Prioritas Program dan Kegiatan Pembangunan Nasional dalam RKP.

Sebagai unit kerja yang memiliki fungsi layanan internal lingkup Kemenko Bidang Kemaritiman, maka anggaran Sekretariat Kemenko Bidang Kemaritiman disusun untuk dapat sepenuhnya untuk mendukung pelaksanaan tugas dan fungsi tersebut. Kebutuhan-kebutuhan tersebut dituangkan dalam Rencana Kerja Tahunan yang menjabarkan kegiatan-kegiatan yang akan dilak-sanakan setiap tahunnya. Selain itu perencanaan kegiatan juga disusun dalam jangka menengah untuk memastikan setiap layanan dapat diberikan sesuai dengan kebutuhan. Koordinasi pelaksanaan tugas, pembinaan, dan pembe-rian dukungan administrasi kepada seluruh unsur organisasi di lingkungan Kemenko Marves dilaksanakaan melalui skema pendanaan APBN (Rupiah Murni) termasuk belanja operasional pegawai dan belanja operasional barang. Penggunaan APBN tetap dilakukan dengan fokus dan tepat sasaran. Setiap rupiah yang keluar dari APBN, semuanya dipastikan memiliki manfaat dalam rangka mewujudkan Tata kelola Kemenko Marves yang Efektif, Profesional dan Berkualitas. Secara terinci kerangka pendanaan menurut program dan kegiatan Sekretariat Kementerian Koordinator sebagaimana terlampir.

Page 30: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 47SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI46

PENUTUPRencana Strategis Sekretariat Kemenko Marves tahun 2020-2024,

disusun sebagai penjabaran Renstra Kemenko Marves Tahun 2020-2024 yang ditetapkan melalui Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Nomor 6 Tahun 2020. Rencana Strategi Sekretariat ini disusun berdasarkan kerangka organisasi sebagaimana yang tertuang dalam Peraturan Presiden Nomor 92 tentang Kemenko Marves serta Peraturan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Nomor 2 Tahun 2020 tentang Organisasi dan Tata kerja Kemenko Marves.

Sesuai dengan tugas dan fungsi Sekretariat dalam hal koordinasi pelaksanaan tugas, pembinaan dan pemberian dukungan administrasi untuk seluruh unit kerja lingkup Kemenko Marves, Renstra ini merupakan pedoman bagi unit kerja lingkup Sekretariat dalam menyusun program dan kegiatan dalam rangka memberikan pelayan terbaik lingkup Kemenko Marves yang pada akhirnya akan turut berkontribusi pada produk kebijakan pembangunan bidang kemaritiman dan investasi yang dihasilkan oleh Kemenko Marves.

Selanjutnya agar Renstra ini agar menjadi arah dan pedoman peren-canaan bersama bagi seluruh unit kerja lingkup Sekretariat yang kemudi-an dituangkan kedalam Renstra keempat Biro di bawah Sekretariat. Dengan membangun kerjasama dan sinergitas antar unit kerja secara berjenjang yang tercermin dari keselarasan Renstra, maka tujuan dan sasaran Kemenko Marves dalam rangka mewujudkan Visi dan Misi Presiden dan Wakil Presiden yaitu “Indonesia Maju yang Berdaulat, Mandiri, dan Berkepribadian, berlandaskan Gotong Royong” akan dapat dicapai dengan baik.

BAB V

Page 31: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 49SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI48

MAT

RIKS

KIN

ERJA

DAN

PEN

DAN

AAN

SEKR

ETAR

IAT

KEM

ENTE

RIAN

KOO

RDIN

ATOR

BID

ANG

KEM

ARIT

IMAN

DA

N IN

VEST

ASI T

AHUN

202

0-20

24

PROG

RAM

/ KE

GIAT

ANSA

SARA

N PR

OGRA

M (O

UTCO

ME)

/ SA

SARA

N KE

GIAT

AN (O

UTPU

T)/IN

DIKA

TOR

LOKA

SITA

RGET

AKOK

ASI (

DALA

M J

UTA

RUPI

AH)

UNIT

OR

GANI

SASI

PE

LAKS

ANA

2020

2021

2022

2023

2024

2020

2021

2022

2023

2024

Sekr

etar

iat K

emen

teria

n Ko

ordi

nato

r Bid

ang

Ke

mar

itim

an d

an In

vest

asi

172,

342

198,

193

227,

922

262,

110

301,

427

SS 1

Terw

ujud

nya

biro

kras

i yan

g be

rsih

, aku

ntab

el, d

an

kapa

bel d

i Kem

enko

Mar

ves

Inde

ks R

efor

mas

i Biro

kras

i Kem

enko

Mar

ves

Pusa

t75

8080

8590

Se

tmen

ko

SS 2

Men

ingk

atny

a ak

unta

bilit

as k

iner

ja K

emen

ko M

arve

s

Nila

i SAK

IP K

emen

ko M

arve

sPu

sat

7275

7880

85Bi

ro P

eren

cana

an

SS 3

Ters

edia

nya

Pera

tura

n Pe

rund

ang-

Unda

ngan

yan

g ef

ektif

dan

har

mon

is

Nila

i RB

area

pen

ataa

n PU

UPu

sat

3,2

3,5

3,8

4,1

4,5

Biro

Huk

um

SS 4

Terw

ujud

nya

laya

nan

biro

kras

i yan

g m

oder

n da

n ef

ektif

Ber

basi

s Ee

lekt

roni

k

Inde

ks S

PBE

Pusa

t2,

53

3,25

3,25

3,5

Biro

Kom

unik

asi

SS 5

Ters

edia

nya

SDM

apa

ratu

r yan

g pr

ofes

sion

al d

an

kom

pete

n

Inde

ks P

rofe

siona

litas

ASN

Pusa

t71

7580

8590

Biro

Um

um

LAMPIRAN

Page 32: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 51SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI50

PROG

RAM

/ KE

GIAT

ANSA

SARA

N PR

OGRA

M (O

UTCO

ME)

/ SA

SARA

N KE

GIAT

AN (O

UTPU

T)/IN

DIKA

TOR

LOKA

SITA

RGET

AKOK

ASI (

DALA

M J

UTA

RUPI

AH)

UNIT

OR

GANI

SASI

PE

LAKS

ANA

2020

2021

2022

2023

2024

2020

2021

2022

2023

2024

SS 6

Terw

ujud

nya

Peng

elol

aan

Keua

ngan

dan

BM

N ya

ng

baik

di K

emen

ko M

arve

s

Opin

i BPK

ata

s La

pora

n Ke

uang

anPu

sat

WTP

WTP

WTP

WTP

WTP

Biro

Um

umIn

spek

tora

t

SS 7

Ters

elen

ggar

anya

Koo

rdin

asi P

eren

cana

an P

rogr

am &

An

ggar

an s

erta

Per

atur

an P

erun

dang

an y

g Ef

ektif

Pers

enta

se te

rsed

iany

a Do

kum

en P

eren

cana

an

Prog

ram

yan

g Se

suai

den

gan

Kete

ntua

nPu

sat

100

100

100

100

100

Biro

Per

enca

naan

Pers

enta

se P

erat

uran

Per

unda

ngan

yan

g di

harm

onisa

si pa

da Ta

hun

berja

lan

Pusa

t10

010

010

010

010

0Bi

ro H

ukum

SS 8

Ters

elen

ggar

anya

Pel

ayan

an K

esek

reta

riata

n ya

ng

Prim

a

Pers

enta

se s

istem

laya

nan

kepe

gawa

ian

yang

bai

kPu

sat

80 8

5 9

0 9

2 9

5Bi

ro U

mum

Pers

enta

se P

enye

lesa

ian

Tagi

han

atas

Beb

an N

egar

a ya

ng te

pat w

aktu

Pusa

t95

96

96

97

98

Biro

Um

um

Pers

enta

se O

pini

Pub

lik y

ang

Posit

ifPu

sat

70 7

580

85

90

Bi

ro K

omun

ikas

i

Pers

enta

se P

enga

daan

Bar

ang

& Ja

sa y

ang

Tepa

t W

aktu

Pusa

t90

95

95

95

100

Biro

Um

um

SS 9

Ters

edia

nya

Doku

men

Pen

yele

ngga

raan

Tat

a Ke

lola

Or

gani

sasi

dan

SDM

yan

g Ba

ik

Jum

lah

Pedu

m M

anaj

eria

l yan

g Di

teta

pkan

Pusa

t>

5>

5>

5>

5>

5Bi

ro P

eren

cana

an,

Biro

Huk

um, B

iro

Umum

PROG

RAM

/ KE

GIAT

ANSA

SARA

N PR

OGRA

M (O

UTCO

ME)

/ SA

SARA

N KE

GIAT

AN (O

UTPU

T)/IN

DIKA

TOR

LOKA

SITA

RGET

AKOK

ASI (

DALA

M J

UTA

RUPI

AH)

UNIT

OR

GANI

SASI

PE

LAKS

ANA

2020

2021

2022

2023

2024

2020

2021

2022

2023

2024

SS 1

0

Ters

elen

ggar

anya

pen

gelo

laan

BM

N da

n la

yana

n Si

stem

Info

rmas

i yan

g Op

timal

Pers

enta

se T

ingk

at K

etaa

tan

Peny

ampa

ian

Lapo

ran

BMN

Pusa

t10

0 1

0010

0 10

0 10

0 Bi

ro U

mum

Pem

enuh

an k

ebut

uhan

min

imal

apl

ikasi

umum

yan

g te

rinte

gras

i lin

gkup

Kem

enko

Mar

ves

Pusa

t4

4 4

4 4

Biro

Kom

unik

asi

SS 1

1

Ters

edia

nya

SDM

yan

g ko

mpe

ten

di S

ekre

taria

t Ke

men

ko M

arve

s

Pres

enta

se P

ejab

at S

ekre

taria

t yan

g Se

suai

Ko

mpe

tens

iPu

sat

75 8

085

90

95

Bi

ro U

mum

SS 1

2

Terw

ujud

nya

RB y

ang

Efek

tif d

i Sek

reta

riat K

emen

ko

Nila

i Eva

luas

i Int

erna

l SAK

IP S

etm

enko

Pusa

t70

73

76

78

80

Biro

Huk

um

Nila

i PM

PRB

Setm

enko

Pusa

t75

80

82

85

87Bi

ro H

ukum

SS 1

3

Terla

ksan

anya

Adm

inis

trasi

Keu

anga

n ya

ng A

kunt

abel

di

Sek

reta

riat K

emen

ko M

arve

s

Nila

i IKP

A Se

tmen

koPu

sat

95 9

696

97

98

Bi

ro U

mum

PROG

RAM

A :

PRO

GRAM

DUK

UNGA

N M

ANAJ

EMEN

172,

342

198,

193

227,

922

262,

110

301,

427

Men

ingk

atny

a du

kung

an m

anaj

emen

dan

pe

laks

anaa

n tu

gas

tekn

is la

inny

a se

rta fa

silit

asi

koor

dina

si d

an s

inkr

onis

asi p

enyu

suna

n ar

ah

kebi

jaka

n bi

dang

Kem

ariti

man

di l

ingk

up K

emen

teria

n Ko

ordi

nato

r Bid

ang

Kem

ariti

man

Setm

enko

Terw

ujud

nya

tata

kel

ola

pem

erin

taha

n ya

ng b

aik

di

Kem

ente

rian

Koor

dina

tor B

idan

g Ke

mar

itim

an d

an

Inve

stas

i P

usat

100

100

100

100

100

172,

342

198,

193

227,

922

262,

110

301,

427

Page 33: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 53SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI52

PROG

RAM

/ KE

GIAT

ANSA

SARA

N PR

OGRA

M (O

UTCO

ME)

/ SA

SARA

N KE

GIAT

AN (O

UTPU

T)/IN

DIKA

TOR

LOKA

SITA

RGET

AKOK

ASI (

DALA

M J

UTA

RUPI

AH)

UNIT

OR

GANI

SASI

PE

LAKS

ANA

2020

2021

2022

2023

2024

2020

2021

2022

2023

2024

Kegi

atan

1 :

Peny

elen

ggar

aan

Pela

yana

n Um

um P

erka

ntor

an

sert

a Du

kung

an M

anaj

emen

dan

Tug

as T

ekni

s La

inny

a

Ters

elen

ggar

anya

Lay

anan

Sar

ana

dan

Pras

aran

a In

tern

al, L

ayan

an m

anaj

emen

Sum

ber D

aya

Man

usia

(S

DM),

Laya

nan

Man

ajem

en K

euan

gan,

Lay

anan

m

anaj

emen

Bar

ang

Milik

Neg

ara

(BM

N), L

ayan

an

Umum

, dan

Lay

anan

Per

kant

oran

Biro

Um

um

Jum

lah

Laya

nan

Peny

elen

ggar

aan

Pela

yana

n Um

um

Perk

anto

ran

serta

Duk

unga

n M

anaj

emen

dan

Tuga

s Te

knis

Lain

nya

Pus

at6

66

66

113,

658

130,

706

150,

312

172,

859

198,

788

Kegi

atan

2 :

Peni

ngka

tan

Pela

yana

n Pe

renc

anaa

n Pr

ogra

m

dan

Angg

aran

, Duk

unga

n Ke

bija

kan

Stra

tegi

s, P

ersi

dang

an

dan

Akun

tabi

litas

Kin

erja

Ters

elen

ggar

anya

Lay

anan

Per

enca

naan

Pro

gram

da

n An

ggar

an, D

ukun

gan

Kebi

jaka

n St

rate

gis,

Pe

rsid

anga

n da

n Ak

unta

bilit

as K

iner

jaBi

ro

Pere

ncan

aan

Jum

lah

Laya

nan

Pere

ncan

aan

Prog

ram

dan

An

ggar

an, D

ukun

gan

Kebi

jaka

n St

rate

gis,

Pers

idan

gan

dan

Akun

tabi

litas

Kin

erja

Pus

at4

4 4

4 4

17,2

4519

,832

22,8

0626

,227

30,1

61

Kegi

atan

3 :

Peng

elol

aan

Laya

nan

Huku

m, K

erja

sam

a,

Orga

nisa

si d

an T

ata

Laks

ana

Ters

elen

ggar

anya

Lay

anan

Per

anca

ng P

erat

uran

Pe

rund

ang-

unda

ngan

, Lay

anan

Adv

okas

i dan

In

form

asi H

ukum

, Lay

anan

Pen

gelo

laan

Ker

jasa

ma,

La

yana

n Or

gani

sasi

dan

Tat

a La

ksan

aBi

ro H

ukum

Jum

lah

Laya

nan

Pera

ncan

g Pe

ratu

ran

Peru

ndan

g-un

dang

an, L

ayan

an A

dvok

asi d

an In

form

asi H

ukum

, La

yana

n Pe

ngel

olaa

n Ke

rjasa

ma,

Lay

anan

Org

anisa

si da

n Ta

ta L

aksa

na

Pus

at4

4 4

44

6,83

17,

855

9,03

410

,389

11,9

47

PROG

RAM

/ KE

GIAT

ANSA

SARA

N PR

OGRA

M (O

UTCO

ME)

/ SA

SARA

N KE

GIAT

AN (O

UTPU

T)/IN

DIKA

TOR

LOKA

SITA

RGET

AKOK

ASI (

DALA

M J

UTA

RUPI

AH)

UNIT

OR

GANI

SASI

PE

LAKS

ANA

2020

2021

2022

2023

2024

2020

2021

2022

2023

2024

Kegi

atan

4 :

Peny

elen

ggar

aan

Laya

nan

Kom

unik

asi

Ters

elen

ggar

anya

Lay

anan

Dat

a da

n In

form

asi,

Laya

nan

(BM

N), L

ayan

an P

roto

kole

r, La

yana

n Um

um,

dan

Laya

nan

Perk

anto

ran

Biro

Kom

unik

asi

Jum

lah

Laya

nan

Data

dan

Info

rmas

i, La

yana

n (B

MN)

, La

yana

n Pr

otok

oler

, Lay

anan

Um

um, d

an L

ayan

an

Perk

anto

ran

Pus

at3

33

33

29,6

7534

,126

39,2

4545

,132

51,9

02

Kegi

atan

5 :

Peng

awas

an A

kunt

abili

tas

Apar

atur

Kem

enko

Bi

dang

Kem

ariti

man

dan

Inve

stas

i

Ters

elen

ggar

anya

Lay

anan

Aud

it In

tern

al K

emen

teria

n Ko

oord

inat

or B

idan

g Ke

mar

itim

anIn

spek

tora

tJu

mla

h La

yana

n Au

dit I

nter

nal K

emen

teria

n Ko

oord

inat

or B

idan

g Ke

mar

itim

an P

usat

1 1

11

13,

690

4,24

44,

880

5,61

26,

454

Kegi

atan

6 :

Peng

uata

n da

n Pe

nata

an R

egul

asi d

an

Kele

mba

gaan

Kem

ariti

man

Nas

iona

l

Terla

ksan

anya

Pen

guat

an d

an P

enat

aan

Regu

lasi

dan

ke

lem

baga

an K

emar

itim

anSt

af A

hli

Jum

lah

laya

nan

Peng

uata

n da

n Pe

nata

an R

egul

asi

dan

kele

mba

gaan

Kem

ariti

man

Pus

at4

4 4

44

1,24

31,

430

1,64

41,

891

2,17

5

Page 34: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 55SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI54

MAT

RIKS

KER

ANGK

A RE

GULA

SISE

KRET

ARIA

T KE

MEN

TERI

AN K

OORD

INAT

OR B

IDAN

G KE

MAR

ITIM

AN

DAN

INVE

STAS

I

NOJE

NIS

NO

MO

RTE

NTA

NG

PERA

N S

ETM

ENKO

MAR

ITIM

STAT

US

1.PE

RPRE

S10

Tah

un 2

015

tela

h di

ubah

de

ngan

71

Tahu

n 20

19 d

an

tera

khir

92 T

ahun

201

9

Kem

ente

rian

Koor

dina

tor B

idan

g Ke

mar

itim

an d

an In

vest

asi

Men

yele

ngga

raka

n ko

ordi

nasi

, sin

kron

isas

i, da

n pe

ngen

dalia

n ur

usan

Kem

ente

rian

dala

m

peny

elen

ggar

aan

pem

erin

taha

n di

bid

ang

kem

ariti

man

da

n in

vest

asi

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

2.PE

RPRE

S11

3 Ta

hun

2017

tela

h di

ubah

de

ngan

7 T

ahun

202

0Tu

njan

gan

Kine

rja P

egaw

ai d

i Li

ngku

ngan

Kem

ente

rian

Koor

dina

tor

Bida

ng k

emar

itim

an d

an In

vest

asi

Mer

upak

an im

plik

asi t

erha

dap

peni

ngka

tan

kine

rja

pega

wai

dan

org

anis

asi d

alam

pel

aksa

naan

refo

rmas

i bi

rokr

asi y

ang

dica

pai K

emen

ko m

arve

s

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

3.PE

RMEN

KO1

Tahu

n 20

15 te

lah

diub

ah

deng

an 2

Tah

un 2

019,

tera

khir

diub

ah 2

Tah

un 2

020

Orga

nisa

si d

an T

ata

Kerja

Kem

ente

rian

Koor

dina

tor B

idan

g Ke

mar

itim

an d

an

Inve

stas

i

Mer

umus

kan

kebi

jaka

n, m

engo

ordi

nasi

kan

pela

ksan

aan,

pe

man

taua

n, d

an e

valu

asi d

alam

org

anis

asi d

an ta

ta k

erja

Ke

men

teria

n Ko

ordi

nato

r

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

4.PE

RMEN

KO4

Tahu

n 20

16 te

lah

diub

ah

deng

an 7

Tah

un 2

020

Lapo

ran

Harta

Kek

ayaa

n Pe

nyel

engg

ara

Nega

ra d

i Lin

gkun

gan

Kem

ente

rian

Koor

dina

tor B

idan

g Ke

mar

itim

an

Mer

umus

kan

kebi

jaka

n da

lam

rang

ka p

erw

ujud

an

pem

erin

taha

n ya

ng b

aik

(goo

d go

vern

men

t) de

ngan

pe

nyes

uaia

n te

rhad

ap re

gula

si K

PK

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

5.PE

RMEN

KO5

Tahu

n 20

16La

pora

n Ha

rta K

ekay

aan

Apar

atur

Sip

il Ne

gara

di L

ingk

unga

n Ke

men

teria

n Ko

ordi

nato

r Bid

ang

Kem

ariti

man

Mer

umus

kan

kebi

jaka

n da

lam

rang

ka p

ewuj

udan

pe

mer

inta

han

yang

bai

k (g

ood

gove

rnm

ent)

den

gan

peny

esua

ian

terh

adap

regu

lasi

KPK

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

6.PE

RMEN

KO6

Tahu

n 20

16Pe

dom

an U

mum

Tat

a Na

skah

Din

as d

i Li

ngku

ngan

Kem

ente

rian

Koro

dina

tor

Bida

ng K

emar

itim

an

Mer

umus

kan

kebi

jaka

n da

lam

men

cipt

akan

kom

unik

asi

kedi

nasa

n ya

ng e

fekt

if da

n efi

sien

unt

uk m

endu

kung

pe

laks

anaa

n pe

nyel

engg

araa

n pe

mer

inta

h da

n pe

mba

ngun

an s

erta

pel

ayan

an p

ublik

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

7.PE

RMEN

KO8

Tahu

n 20

16St

anda

r Pro

sedu

r Ope

rasi

onal

Lay

anan

In

form

asi P

ublik

di L

ingk

unga

n Ke

men

teria

n Ko

ordi

nato

r Bid

ang

Kem

ariti

man

Mer

umus

kan

kebi

jaka

n da

lam

men

cipt

akan

sta

ndar

pr

osed

ur o

pera

sion

al la

yana

n in

form

asi

bagi

ket

erbu

kaan

in

form

asi p

ublik

yan

g ef

ektif

dan

efis

ien

di li

ngku

ngan

Ke

men

teria

n Ko

ordi

nato

r Bid

ang

Kem

ariti

man

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

NOJE

NIS

NO

MO

RTE

NTA

NG

PERA

N S

ETM

ENKO

MAR

ITIM

STAT

US

8.PE

RMEN

KO9

Tahu

n 20

16Pe

tunj

uk P

elak

sana

an E

valu

asi A

tas

Impl

emen

tasi

Sis

tem

Aku

ntab

ilitas

Ki

nerja

Inst

ansi

Pem

erin

tah

di

Ling

kung

an K

emen

teria

n Ko

ordi

nato

r Bi

dang

Kem

ariti

man

Mer

umus

kan

kebi

jaka

n da

lam

rang

ka p

engu

atan

ak

unta

bilit

as k

iner

ja b

agi r

efor

mas

i biro

kras

i unt

uk

mew

ujud

kan

pem

erin

taha

n ya

ng b

ebas

dar

i KKN

, m

enin

gkat

nya

kual

itas

pela

yana

n pu

blik

kep

ada

mas

yara

kat,

dan

men

ingk

atny

a ka

pasi

tas

dan

akun

tabi

litas

kin

erja

biro

kras

i.

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

9.PE

RMEN

KO10

Tah

un 2

016

Tata

Car

a Pe

laks

anaa

n Pe

rjala

nan

Dina

s Lu

ar N

eger

i di L

ingk

unga

n Ke

men

teria

n Ko

ordi

nato

r Bid

ang

Kem

ariti

man

Mer

umus

kan

kebi

jaka

n da

lam

rang

ka m

enci

ptak

an te

rtib

adm

inis

trasi

, efis

iens

i, ef

ektifi

tas,

dan

tran

spar

ansi

dal

am

pela

ksan

aan

perja

lana

n di

nas

luar

neg

eri d

i lin

gkun

gan

Kem

ente

rian

Koor

dina

tor B

idan

g Ke

mar

itim

an

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

10.

PERM

ENKO

11 T

ahun

201

6Ja

dwal

Ret

ensi

Ars

ip K

epeg

awai

an d

i Li

ngku

ngan

Kem

ente

rian

Koor

dina

tor

Bida

ng K

emar

itim

an

Mer

umus

kan

kebi

jaka

n da

lam

mem

berd

ayak

an a

rsip

un

tuk

pela

ksan

aan

tuga

s pe

mer

inta

h da

n pe

mba

ngun

an

seca

ra e

fekt

if da

n efi

sien

gun

a te

rcap

ainy

a te

rtib

pela

ksan

aan

peny

usut

an a

rsip

seb

agai

buk

ti ak

unta

bilit

as

kine

rja in

stan

si

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

11.

PERM

ENKO

1 Ta

hun

2017

Sist

em A

kunt

ansi

dan

pel

apor

an

Keua

ngan

pad

a Ke

men

teria

n Ko

ordi

nato

r Bid

ang

Kem

ariti

man

Mer

umus

kan

kebi

jaka

n da

lam

men

gatu

r sis

tem

aku

ntan

si

dan

pela

pora

n ke

uang

an in

stan

si p

ada

lingk

unga

n Ke

men

teria

n Ko

ordi

nato

r Bid

ang

Kem

ariti

man

.

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

12.

PERM

ENKO

4 Ta

hun

2017

Kode

Etik

Peg

awai

Neg

eri S

ipil

di

Lin

gkun

gan

Kem

ente

rian

Koor

dina

tor

Bida

ng K

emar

itim

an

Mer

umus

kan

kebi

jaka

n ya

ng m

endu

kung

pen

ingk

atan

di

sipl

in P

egaw

ai N

eger

i Sip

il di

Lin

gkun

gan

Kem

ente

rian

Koor

dina

tor B

idan

g Ke

mar

itim

an.

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

13.

PERM

ENKO

5 Ta

hun

2017

Maj

elis

Keh

orm

atan

Kod

e Et

ik d

i Li

ngku

ngan

Kem

ente

rian

Koor

dina

tor

Bida

ng K

emar

itim

an

Mer

umus

kan

kebi

jaka

n ya

ng m

endu

kung

pen

ingk

atan

di

sipl

in P

egaw

ai N

eger

i Sip

il di

Lin

gkun

gan

Kem

ente

rian

Koor

dina

tor B

idan

g Ke

mar

itim

an.

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

14PE

RMEN

KO6

Tahu

n 20

17Si

stem

Aku

ntab

ilitas

Kin

erja

di

Lin

gkun

gan

Kem

ente

rian

Koor

dina

tor

Bida

ng K

emar

itim

an

Mer

umus

kan

kebi

jaka

n da

lam

rang

ka p

engu

atan

ak

unta

bilit

as k

iner

ja m

elal

ui p

embe

rian

pand

uan

kepa

da

selu

ruh

entit

as A

kunt

abilit

as K

iner

ja K

emen

teria

n Ko

ordi

nato

r Bid

ang

Kem

ariti

man

(AK3

) dal

am

men

gim

plem

enta

sika

n SA

KIP.

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

Page 35: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 57SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI56

NOJE

NIS

NO

MO

RTE

NTA

NG

PERA

N S

ETM

ENKO

MAR

ITIM

STAT

US

15.

PERM

ENKO

7 Ta

hun

2017

Tata

Car

a Pe

mbe

ntuk

an P

erat

uran

M

ente

ri Ko

ordi

nato

r Bid

ang

Kem

ariti

man

Mer

umus

kan

kebi

jaka

n da

lam

rang

ka p

embe

rian

pand

uan

serta

pen

ertib

an a

dmin

istra

tif d

an p

enci

ptaa

n ke

sera

gam

an d

alam

pem

bent

ukan

Per

atur

an M

ente

ri Ko

ordi

nato

r Bid

ang

Kem

ariti

man

ole

h un

it ke

rja

pem

raka

rsa

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

16.

PERM

ENKO

8 Ta

hun

2017

Pedo

man

Pen

anga

nan

Bent

uran

Ke

pent

inga

n di

Lin

gkun

gan

Kem

ente

rian

Koor

dina

tor B

idan

g Ke

mar

itim

an

Mer

umus

kan

kebi

jaka

n da

lam

rang

ka p

enan

gana

n be

ntur

an k

epen

tinga

n se

baga

i acu

an b

agi p

ejab

at d

an

pega

wai

di l

ingk

unga

n Ke

men

teria

n Ko

ordi

nato

r Bid

ang

Kem

ariti

man

unt

uk m

enge

nal,

men

cega

h da

n m

enga

tasi

be

ntur

an k

epen

tinga

n da

lam

pel

aksa

naan

tuga

s da

n fu

ngsi

nya.

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

17.

PERM

ENKO

29.1

Tah

un 2

015

tela

h di

ubah

9

Tahu

n 20

17, d

iuba

h ke

mba

li

6 Ta

hun

2018

dan

diu

bah

te

rakh

ir 3

Tahu

n 20

20

Kete

ntua

n Te

knis

Pel

aksa

naan

Pe

mbe

rian

Tunj

anga

n Ki

nerja

Peg

awai

pa

da k

emen

teria

n Ko

ordi

nato

r Bid

ang

Kem

ariti

man

dan

Inve

stas

i

Deriv

asi k

eten

tuan

Pas

al 1

1 Pe

ratu

ran

Pres

iden

Nom

or

7 Ta

hun

2020

tent

ang

Tunj

anga

n Ki

nerja

Peg

awai

di

Ling

kung

an K

emen

teria

n Ko

ordi

nato

r Bid

ang

Kem

ariti

man

da

n In

vest

asi

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

18.

PERM

ENKO

1 Ta

hun

2018

Pedo

man

Pel

aksa

naan

, Pem

anta

uan

dan

Eval

uasi

Ren

cana

Aks

i Keb

ijaka

n Ke

laut

an In

done

sia

Tahu

n 20

16-2

019

mel

aksa

naka

n ke

tent

uan

Pasa

l 6 a

yat (

2) P

erat

uran

Pr

esid

en N

omor

16

Tahu

n 20

17 te

ntan

g Ke

bija

kan

Kela

utan

Indo

nesi

a,pe

rlu m

enet

apka

n Pe

ratu

ran

Men

teri

Koor

dina

tor B

idan

g Ke

mar

itim

an te

ntan

g Pe

dom

an

Pela

ksan

aan,

Pem

anta

uan

dan

Eval

uasi

Ren

cana

Aks

i Ke

bija

kan

Kela

utan

Indo

nesi

aTah

un20

16-2

019.

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

19.

PERM

ENKO

3 Ta

hun

2018

Lagu

Mar

s da

n Hi

mne

Mar

itim

Urge

nsin

ya s

ebag

ai u

paya

pen

ingk

atan

sem

anga

t dan

jiw

a ke

mar

itim

an m

elal

ui m

ars

dan

hym

ne m

ariti

m

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

20.

PERM

ENKO

4 Ta

hun

2018

Koor

dina

tor P

enga

was

an p

ada

Kem

ente

rian

Koor

dina

tor B

idan

g Ke

mar

itim

an

Mer

upak

an p

enye

leng

gara

an fu

ngsi

Jab

atan

Fun

gsio

nal

Audi

tor s

ebag

aim

ana

diam

anat

kan

Pasa

l 223

Per

atur

an

Kem

ente

rian

Koor

dina

tor B

idan

g Ke

mar

itim

an N

omor

1

Tahu

n 20

15 te

ntan

g Or

gani

sasi

dan

Tat

a Ke

rja

Kem

ente

rian

Koor

dina

tor B

idan

g Ke

mar

itim

an

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

NOJE

NIS

NO

MO

RTE

NTA

NG

PERA

N S

ETM

ENKO

MAR

ITIM

STAT

US

21.

PERM

ENKO

5 Ta

hun

2018

Klas

ifika

si A

rsip

Kem

ente

rian

Koor

dina

tor B

idan

g Ke

mar

itim

anM

erup

akan

inst

rum

en d

alam

pen

gelo

laan

ars

ip d

inam

is

untu

k m

emfa

silit

asi p

enci

ptaa

n, a

kses

dan

pen

ggun

aan,

se

rta p

enyu

suta

n ar

sip

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

22.

PERM

ENKO

7 Ta

hun

2018

Peng

enda

lian

Grat

ifika

si d

i Lin

gkun

gan

Kem

ente

rian

Koor

dina

tor B

idan

g Ke

mar

itim

an

Seba

gai u

paya

men

ingk

atka

n pe

nceg

ahan

dan

m

embe

rikan

ped

oman

bag

i Apa

ratu

r Sip

il Ne

gara

di

lingk

unga

n Ke

men

teria

n Ko

ordi

nato

r Bid

ang

Kem

ariti

man

da

lam

pel

aksa

naan

pen

gend

alia

n gr

atifi

kasi

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

23.

PERM

ENKO

9 Ta

hun

2018

Piag

am P

enga

was

an In

tern

Kem

ente

rian

Koor

dina

tor B

idan

g Ke

mar

itim

an

Seba

gai o

ptim

alis

asi f

ungs

i pen

gaw

asan

inte

rn K

emen

ko

Mar

itim

ses

uai s

tand

ar a

udit

inte

rn p

emer

inta

h In

done

sia,

se

rta p

edom

an m

engi

mpl

emen

tasi

kan

fung

si tu

gas,

fu

ngsi

, tan

ggun

g ja

wab

dan

kew

enan

gan

Inpe

ktor

at

seca

ra k

ompe

ten,

inde

pend

en, o

bjek

tif d

an d

apat

di

perta

nggu

ngja

wab

kan

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

24.

PERM

ENKO

10 T

ahun

201

8Ja

dwal

Ret

ensi

Ars

ip K

emen

teria

n Ko

ordi

nato

r Bid

ang

Kem

ariti

man

Op

timal

isas

i ter

hada

p pe

mbe

rday

aan

ars

ip d

alam

pe

laks

anaa

n tu

gas

pem

erin

tah

yang

efe

ktif

dan

efisi

en,

serta

unt

uk te

rcap

ainy

a pe

nyus

utan

ars

ip y

ang

terti

b

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

25.

PERM

ENKO

11 T

ahun

201

8Si

stem

Kla

sifik

asi K

eam

anan

dan

Aks

es

Arsi

p Di

nam

is K

emen

teria

n Ko

ordi

nato

r Bi

dang

Kem

ariti

man

Deriv

asi P

asal

40

ayat

(4) U

ndan

g-Un

dang

Nom

or 4

3 Ta

hun

2009

tent

ang

Kear

sipa

nBe

rlaku

sam

pai d

enga

n ad

anya

per

ubah

an

26.

PERM

ENKO

12 T

ahun

201

8St

anda

r Kel

uara

n Ke

bija

kan

Kem

ariti

man

di

Lin

gkun

gan

Kem

ente

rian

Koor

dina

tor

Bida

ng K

emar

itim

an

Dala

m u

paya

men

ingk

atka

n ef

ektifi

tas

dan

efisi

ensi

pe

ngel

olaa

n ke

bija

kan

di li

ngku

ngan

Kem

ente

rian

Koor

dina

tor B

idan

g Ke

mar

itim

an, p

erlu

pen

erap

an

stan

dard

isas

i kel

uara

n ke

giat

an d

alam

pel

aksa

naan

tu

gas

dan

fung

si u

nit k

erja

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

Page 36: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 59SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI58

NOJE

NIS

NO

MO

RTE

NTA

NG

PERA

N S

ETM

ENKO

MAR

ITIM

STAT

US

27.

PERM

ENKO

13 T

ahun

201

8 te

lah

diub

ah

deng

an 6

Tah

un 2

020

Renc

ana

Stra

tegi

s Ke

men

teria

n Ko

ordi

nato

r Bid

ang

Kem

ariti

man

dan

In

vest

asi

Mel

aksa

naka

n Ke

tent

uan

Pasa

l 19

ayat

(2) U

ndan

g-Un

dang

Nom

or 2

5 Ta

hun

2004

tent

ang

Sist

em

Pere

ncan

aan

Pem

bang

unan

Nas

iona

l, Pa

sal 1

7 ay

at (3

) Pe

ratu

ran

Pem

erin

tah

Nom

or 4

0 Ta

hun

2006

tent

ang

Tata

Car

a Pe

nyus

unan

Ren

cana

Pem

bang

unan

Nas

iona

l, da

n Pa

sal 1

7 ay

at (2

) Per

atur

an M

ente

ri Pe

renc

anaa

n Pe

mba

ngun

an N

asio

nal/K

epal

a Ba

dan

Pere

ncan

aan

Pem

bang

unan

Nas

iona

l Nom

or 5

Tah

un 2

019

tent

ang

Tata

Car

a Pe

nyus

unan

Ren

cana

Stra

tegi

s Ke

men

teria

n/

Lem

baga

Tah

un 2

020-

2024

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

28.

PERM

ENKO

3 Ta

hun

2019

Pedo

man

Pen

yele

saia

n Ke

rugi

an

Nega

ra T

erha

dap

Pega

wai

Neg

eri B

ukan

Be

ndah

ara

atau

Pej

abat

Lai

n

Deriv

asi k

eten

tuan

Pas

al 5

4 ay

at (3

) Per

atur

an P

emer

inta

h No

mor

38

Tahu

n 20

16 te

ntan

g Ta

ta C

ara

Tunt

utan

Gan

ti Ke

rugi

an N

egar

a/Da

erah

terh

adap

Peg

awai

Neg

eri B

ukan

Be

ndah

ara

atau

Pej

abat

Lai

n.

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

29.

PERM

ENKO

1 Ta

hun

2020

Pedo

man

Pen

gelo

laan

Ars

ip D

inam

is d

i Li

ngku

ngan

Kem

ente

rian

Koor

dina

tor

Bida

ng K

emar

itim

an d

an In

vest

asi

Ureg

nsin

ya a

dala

h m

engh

asilk

an ta

ta k

ears

ipan

yan

g te

ratu

r, se

raga

m, e

fekt

if,da

n efi

sien

ser

ta m

udah

dal

am

penc

aria

n

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

30.

PERM

ENKO

4 Ta

hun

2020

Pedo

man

Pen

yusu

nan

Stan

dar

Oper

asio

nal P

rose

dur d

i Lin

gkun

gan

Kem

ente

rian

Koor

dina

tor B

idan

g Ke

mar

itim

an d

an In

vest

asi

Optim

alis

asi d

alam

mew

ujud

kan

tata

kel

ola

pem

erin

taha

n ya

ng b

aik

dan

men

jam

in k

elan

cara

n se

rta tr

ansp

aran

si

peny

eles

aian

sua

tu je

nis

kegi

atan

pel

ayan

an in

tern

al d

an

ekst

erna

l di l

ingk

unga

n Ke

men

teria

n Ko

ordi

nato

r Bid

ang

Kem

ariti

man

dan

Inve

stas

i

Berla

ku s

ampa

i den

gan

adan

ya p

erub

ahan

31.

PERM

ENKO

5 Ta

hun

2020

Pedo

man

Kep

roto

kola

n di

Lin

gkun

gan

Kem

ente

rian

Koor

dina

tor B

idan

g Ke

mar

itim

an d

an In

vest

asi

Urge

nsin

ya b

agi k

elan

cara

n pe

laks

anaa

n tu

gas

dan

fung

si

kepr

otok

olan

di l

ingk

unga

n Ke

men

ko M

arve

sBe

rlaku

sam

pai d

enga

n ad

anya

per

ubah

an

32.

PERM

ENKO

-Ja

ringa

n Do

kum

enta

si d

an In

form

asi

Huku

mM

elak

sana

kan

kete

ntua

n Pa

sal 5

aya

t (1)

Per

atur

an

Pres

iden

Nom

or 3

3 Ta

hun

2012

tent

ang

Jarin

gan

Doku

men

tasi

dan

Info

rmas

i Huk

um N

asio

nal

Perlu

aks

eler

asi p

enyu

suna

n da

n pe

neta

pan

NOJE

NIS

NO

MO

RTE

NTA

NG

PERA

N S

ETM

ENKO

MAR

ITIM

STAT

US

33.

PERM

ENKO

-Ba

ntua

n Hu

kum

Akun

tabi

litas

dan

per

tang

gung

jaw

aban

dal

am

pena

ngan

an m

asal

ah h

ukum

yan

g be

rkai

tan

deng

an

Men

teri

Koor

dina

tor a

tau

Man

tan

Men

teri

Koor

dina

tor,

Peja

bat,

Pega

wai

, Pen

siun

an, d

an M

anta

n Pe

gaw

ai s

erta

un

it di

Kem

ente

rian

Koor

dina

tor B

idan

g Ke

mar

itim

an

Perlu

aks

eler

asi p

enyu

suna

n da

n pe

neta

pan

34PE

RMEN

KO-

Pedo

man

Pen

gelo

laan

dan

Tim

ndak

La

njut

Pel

apor

an P

elan

ggar

an (W

BS)

Usah

a pe

nera

pan

tata

kel

ola

yang

bai

k (g

ood

gove

rnan

ce)

dan

term

asuk

di d

alam

nya

pem

bera

ntas

an k

orup

si,

suap

, dan

pra

ktik

kec

uran

gan

lain

nya,

per

lu m

ener

apka

n m

ekan

ism

e pe

lapo

ran

pela

ngga

ran

(whi

stle

blow

ing

syst

em).

Perlu

aks

eler

asi p

enyu

suna

n da

n pe

neta

pan

35.

PERM

ENKO

-Pe

dom

an T

ata

Kelo

la d

an m

anaj

emen

Si

stem

Pem

erin

taha

n Be

rbas

is

Elek

troni

k

Untu

k m

enin

gkat

kan

kete

rpad

uan

dane

fisie

nsi s

iste

m

pem

erin

taha

n be

rbas

is e

lekt

roni

kdip

erlu

kan

tata

kel

ola

dan

man

ajem

en s

iste

mpe

mer

inta

han

berb

asis

ele

ktro

nik

seca

ra n

asio

nal

Perlu

diin

isia

si

Page 37: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

RENCANA STRATEGIS TAHUN 2020-2024 61SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI60

TIM PENYUSUN RENCANA STRATEGISSEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR

BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI TAHUN 2020-2024

Pengarah : Sekretaris Kementerian Koordinator

Penanggung Jawab : Kepala Biro Perencanaan

Ketua : Kepala Bagian Program dan Anggaran, Biro Perencanaan

Wakil Ketua : Kepala Bagian Organisasi, Tata Laksana dan RB, Biro Hukum

Sekretaris : Kepala Subbagian Penyusunan Program, Biro Perencanaan

Anggota:

Bidang Substansi

1. Kepala Biro Hukum2. Kepala Biro Umum3. Kepala Biro Komunikasi4. Kepala Bagian Akuntabilitas Kinerja, Biro Perencanaan5. Kepala Bagian Persidangan, Biro Perencanaan6. Kepala Bagian Dukungan Kebijakan Strategis, Biro Perencanaan7. Kepala Bagian Advokasi dan Informasi Hukum, Biro Hukum8. Kepala Bagian Perancangan Peraturan Perundangundangan, Biro Hukum;9. Kepala Bagian Data dan Sistem Informasi, Biro Komunikasi10. Kepala Bagian Keuangan, Biro Umum11. Kepala Bagian Kepegawaian, Biro Umum12. Kepala Subbagian Pengelolaan hasil Persidangan, Biro Perencanaan13. Kepala Subbagian Subbagian Pengelolaan dan Pengukuran Kinerja, Biro Perencanaan14. Kepala Subbagian Pemantauan dan Evaluasi Kebijakan Strategis, Biro Perencanaan15. Kepala Subbagian Tata Usaha, Biro Perencanaan16. Kepala Subbagian Penyusunan Anggaran, Biro Perencanaan17. Kepala Subbagian Tata Laksana, Biro Hukum18. Kepala Subbagian Peraturan Perundang-undangan II, Biro Hukum19. Kepala Subbagian Peraturan Perundang-undangan III, Biro Hukum20. Kepala Subbagian Administrasi Kepegawaian

Bidang Pendukung Administrasi

1. Alve Hadika, Analis Perencana pada Biro Perencanaan2. Zulfikri, Analis Sistem Informasi pada Biro Perencanaan3. Intan Meilistya Rizki Ramadhanis, Analis Perencana pada Biro Perencanaan4. Nandi Hijriawan, Staf Pendukung Biro Perencanaan5. Nawang Wulan Ambarwati, Staf Pendukung Biro Perencanaan6. Bella Herlita, Staf Pendukung Biro Komunikasi.

Page 38: KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN …

SEKRETARIAT KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASI62

RE

NC

AN

A S

TR

AT

EG

IS S

EK

RE

TA

RIA

T K

EM

EN

TE

RIA

N K

OO

RD

INA

TO

R B

IDA

NG

KE

MA

RIT

IMA

N D

AN

INV

ES

TA

SI T

AH

UN

20

20

-20

24

@kemenkomarves @Kemenko Kemaritiman Dan Investasi@kemenkomarves @Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi RI

KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG KEMARITIMAN DAN INVESTASIJl. M.H. Thamrin No. 8 Jakarta 10340 - INDONESIATelp : +62 21 23951100 l email : [email protected]

maritim.go.id