Kebugaran jasmani

3
Di era modern yang super sibuk ini, banyak orang yang tidak sempat lagi berolahraga. Padahal, olahraga selain bermanfaat untuk menjaga kesehatan juga bermanfaat sebagai sarana refreshing dari segala kepenatan dan aktivitas yang ada. Disaat teknologi sudah begitu canggih, olahraga sebenarnya bisa dilakukan dimana saja. Mulai dari lapangan terbuka sampai ruang yang sempit. Ketika membicarakan olahraga, secara tidak langsung kita akan berhubungan dengan kebugaran jasmani. Yang dimaksud kebugaran jasmani adalah kemampuan seseorang untuk mengerjakan pekerjaan sehari-hari dengan ringan dan mudah tanpa merasakan kelelahan yang berarti. Seseorang perlu mengetahui seberapa besar kebugaran jasmaninya, karena bermanfaat untuk mengetahui kondisi/status kesegaran jasmani seseorang, sekaligus menentukan program latihan yang sesuai untuk memelihara atau meningkatkan kebugaran jasmani, untuk mengevaluasi keberhasilan maupun kegagalan program latihan fisik. Ada 3 hal penting dalam kebugaran jasmani, antara lain: 1. Fisik, berkaitan dengan otot, tulang, dan bagian lemak, 2. Fungsi organ, berkenaan dengan efisiensi jantung, pembuluh darah, dan pernapasan (paru-paru) 3. Respon otot, berkaitan dengan kelenturan, kecepatan, kekuatan, dan kelemahan. Berdasarkan 3 hal tersebut, kebugaran jasmani yang diperlukan setiap orang berbeda-beda. Hal tersebut tergantung

Transcript of Kebugaran jasmani

Page 1: Kebugaran jasmani

Di era modern yang super sibuk ini, banyak orang yang tidak sempat lagi

berolahraga. Padahal, olahraga selain bermanfaat untuk menjaga kesehatan juga bermanfaat

sebagai sarana refreshing dari segala kepenatan dan aktivitas yang ada. Disaat teknologi

sudah begitu canggih, olahraga sebenarnya bisa dilakukan dimana saja. Mulai dari lapangan

terbuka sampai ruang yang sempit.

Ketika membicarakan olahraga, secara tidak langsung kita akan berhubungan

dengan kebugaran jasmani. Yang dimaksud kebugaran jasmani adalah kemampuan seseorang

untuk mengerjakan pekerjaan sehari-hari dengan ringan dan mudah tanpa merasakan

kelelahan yang berarti. Seseorang perlu mengetahui seberapa besar kebugaran jasmaninya,

karena bermanfaat untuk mengetahui kondisi/status kesegaran jasmani seseorang, sekaligus

menentukan program latihan yang sesuai untuk memelihara atau meningkatkan kebugaran

jasmani, untuk mengevaluasi keberhasilan maupun kegagalan program latihan fisik.

Ada 3 hal penting dalam kebugaran jasmani, antara lain:

1. Fisik, berkaitan dengan otot, tulang, dan bagian lemak,

2. Fungsi organ, berkenaan dengan efisiensi jantung, pembuluh darah, dan pernapasan

(paru-paru)

3. Respon otot, berkaitan dengan kelenturan, kecepatan, kekuatan, dan kelemahan.

Berdasarkan 3 hal tersebut, kebugaran jasmani yang diperlukan setiap orang

berbeda-beda. Hal tersebut tergantung pada aktivitas yang dilakukan sehari-hari. Misalnya,

seorang kuli di pasar memerlukan kekuatan, kelenturan, kecepatan, dan otot, sehingga

kebugaran yang dimiliki harus tinggi untuk mengimbangi segala aktivitas yang dilakukannya.

Lain halnya dengan seorang pekerja kantoran, di mana ia hanya duduk-duduk di kursi,

mengetik dan sebagainya, ia hanya memerlukan kebugaran jasmani yang sedikit atau rendah.

Meskipun kebugaran jasmani yang diperlukan hanya sedikit, setiap orang

hendaknya menjaga kebugaran jasmaninya. Karena kebugaran jasmani penting untuk

mendukung segala aktivitas yang kita lakukan sehari-hari tanpa merasakan kelelahan yang

berarti. Selain itu, berikut adalah beberapa manfaat dari kebugaran jasmani:

1. Menurunkan berat badan dan mencegah obesitas,

Selain karena zat-zat dari makanan yang kita makan, kurangnya aktivitas juga bisa

menyebabkan obesitas. Maka dari itu, dengan berolahraga secara teratur akan

mengurangi resiko menderita obesitas.

Page 2: Kebugaran jasmani

2. Mencegah penyakit jantung,

Ketika kita berolahraga, jantung akan memompa darah lebih cepat daripada ketika kita

diam. Pada saat itu otot jantung berkontraksi dengan baik, dan apabila hal tersebut

sering dilakukan jantung akan terhindar dari penyakit-penyakit yang berbahaya.

3. Mencegah dan mengatur penyakit diabetes,

Diabetes bisa disebabkan karena tingginya kadar insulin yang disebabkan oleh obesitas.

Jadi ketika seseorang giat berolahraga, maka semakin kecil peluangnya untuk

menderita obesitas dan semakin kecil pula peluang untuk menderita diabetes.

4. Menurunkan tekanan darah tinggi

Tekanan darah tinggi bisa terjadi akibat gangguan kesehatan seperti penyakit jantung

dan stroke. Maka dari itu, untuk menghidari tekanan darah tinggi kita perlu

menghindari penyebab-penyebabnya. Salah satu yang bisa dilakukan adalah dengan

berolahraga secara teratur.

Menjaga tubuh agar tetap dalam keadaan bugar setiap saat bukanlah hal yang

mudah dilakukan, memerlukan ketelatenan dan waktu yang panjang sebelum kita benar-benar

merasakan manfaatnya. Berikut adalah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menjaga

kebugaran jasmani:

1. Berolahraga secara teratur, olahraga tidak perlu bermain sepak bola di lapangan. Akan

tetapi olahraganya bisa berupa jalan maupun jogging. Yang penting bukanlah kuantitas

tetapi kualitas dari olahraga yang kita lakukan. Misalnya, seseorang jogging 3 kali

dalam seminggu selama 30 menit, akan lebih bermanfaat daripada seseorang yang

jogging 1 kali dalam sebulan selama 2 jam. Selain itu, olahraga juga harus disesuaikan

dengan kemampuan yang kita miliki, kita tidak boleh memaksakan diri dalam

berolahraga.

2. Selain berolahraga, untuk menjaga kebugaran kita perlu memperhatikan asupan gizi

tubuh kita. Karena tidak bijak jika kita senantiasa memforsir fisik kita dengan latihan

tanpa memberi asupan gizi yang cukup.