Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

95
Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar Posted by Redaksi on Oktober 5, 2008 · Leave a Comment Pontianak ( Berita ) : Pemerintah Daerah Provinsi Kalimantan Barat menetapkan karet sebagai produk unggulan daerah itu karena harganya menjanjikan di masa mendatang.”Tapi perlu juga diimbangi dengan pemberdayaan komoditas lainnya,” kata Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kalbar, Ida Kartini, saat dihubungi di Pontianak, Sabtu [04/10]. Ia mencontohkan kayu, meski masih menjadi salah satu produk ekspor unggulan Kalbar, namun nilai dan volumenya terus menurun karena masalah bahan baku. Menurut dia, diversifikasi produk tujuan ekspor dari Kalbar akan terus dilakukan guna mengimbangi industri karet. “Misalnya kelapa sawit dan kelapa,” kata dia. Kelapa sawit, lanjut Ida Kartini, mempunyai produk turunan yang sangat banyak, mulai dari bahan pangan hingga kebutuhan untuk kosmetik. Sedangkan kelapa juga menjadi produk yang mempunyai turunan produksi berlimpah, baik bahan pangan maupun kerajinan tangan seperti cinderamata. “Kelapa sawit dan kelapa di Kalbar memiliki areal yang amat luas dan ini menjadi potensi Kalbar di masa mendatang,” kata dia. Data dari Dinas Perkebunan Kalbar, luas areal perkebunan karet rakyat di Kalbar saat ini mencapai 513.401 hektare, dimiliki sekitar 259.028 petani. Karet mampu memberikan sumbangan devisa sebesar 30,69 persen dari total ekspor komoditas perkebunan. Tanaman kelapa di Kalbar luasnya mencapai sekitar 91.643 hektare dengan jumlah petani pencapai 79.841 orang. Sementara kelapa sawit masih sekitar 400 ribu hektare dengan izin potensi lahan yang diterbitkan kabupaten/kota mencapai 4,6 juta hektare. Ida Kartini menambahkan, industri kecil dan menengah (IKM) juga berperan penting dalam meningkatkan

Transcript of Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Page 1: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Karet Produk Unggulan Pemdaprov KalbarPosted by Redaksi on Oktober 5, 2008 · Leave a Comment 

Pontianak ( Berita ) :  Pemerintah Daerah Provinsi Kalimantan Barat menetapkan karet sebagai produk unggulan daerah itu karena  harganya menjanjikan di masa mendatang.”Tapi perlu juga diimbangi dengan pemberdayaan komoditas lainnya,” kata Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kalbar, Ida Kartini, saat dihubungi di Pontianak, Sabtu [04/10].Ia mencontohkan kayu, meski masih menjadi salah satu produk ekspor unggulan Kalbar, namun nilai dan volumenya terus menurun karena masalah bahan baku.Menurut dia, diversifikasi produk tujuan ekspor dari Kalbar akan terus dilakukan guna mengimbangi industri karet. “Misalnya kelapa sawit dan kelapa,” kata dia. Kelapa sawit, lanjut Ida Kartini, mempunyai produk turunan yang sangat banyak, mulai dari bahan pangan hingga kebutuhan untuk kosmetik.Sedangkan kelapa juga menjadi produk yang mempunyai turunan produksi berlimpah, baik bahan pangan maupun kerajinan tangan seperti cinderamata. “Kelapa sawit dan kelapa di Kalbar memiliki areal yang amat luas dan ini menjadi potensi Kalbar di masa mendatang,” kata dia.Data dari Dinas Perkebunan Kalbar, luas areal perkebunan karet rakyat di Kalbar saat ini mencapai 513.401 hektare, dimiliki sekitar 259.028 petani.  Karet mampu memberikan sumbangan devisa sebesar 30,69 persen dari total ekspor komoditas perkebunan. Tanaman kelapa di Kalbar luasnya mencapai sekitar 91.643 hektare dengan jumlah petani pencapai 79.841 orang. Sementara kelapa sawit masih sekitar 400 ribu hektare dengan izin potensi lahan yang diterbitkan kabupaten/kota mencapai 4,6 juta hektare. Ida Kartini menambahkan, industri kecil dan menengah (IKM) juga berperan penting dalam meningkatkan produksi komoditas ekspor Kalbar.  “Terutama produk-produk yang berpotensi dan diminati di pasar luar negeri,” katanya. Perbaikan kemasan untuk meningkatkan daya saing dengan produk sejenis dari daerah atau negara lain menjadi fokus dalam pengembangan IKM di Kalbar. ( ant

Page 2: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

AGENDA PROMOSI Kegiatan Promosi dalam rangka menjaring kegiatan investasi di sektor yang berbasis pada pengembagan Produk Unggulan Daerah, Sumber Daya Alam dan Sosial Budaya dalam upaya membangun dan mengembangkan perekonomian Daerah Kalimantan Barat. Dengan tujuan tersebut telah disusun Agenda Promosi Pemerintah Daerah Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2009, yaitu :  

PAMERAN DALAM NEGERI

No

 

Kegiatan Pameran Tempat dan Waktu

Pelaksanaan

Bidang

Pameran

Koordinator

 

1

 

 

 

2

 

 

3

 

 

 

 

4

 

 

5

 

 

Pameran Potensi dan Promosi

Daerah

 

Pameran Gelar Produk Kerajinan

 

Nusantara Expo 2009

 

 

 

 

Inacraft 2009

 

 

Pameran Indo Green Foresty

Expo 2009

 

Ritz Carlton,

1-5 Maret 2009

 

 

JCC, 18-22

Maret 2009

 

Ptk, 1-8 April 09

 

 

 

 

JCC, 23-27 April

2009

 

JCC, 14-17

 

Promosi

Investasi Daerah

 

Aneka Produk Kerajinan

 

Potensi Investasi

Daerah

 

 

Industri Kerajinan

 

Sektor Kehutanan

 

 

 

BPMD Prov. Kalbar

 

 

Dekranasda Prov.Kalbar

 

Desperindag Prov. Kalbar

 

 

 

Disperindag

Prov.Kalbar

 

Dinas Kehutanan

Prov.Kalbar

 

 

Page 3: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

 

 

6

 

 

 

7

 

 

 

8

 

 

9

 

 

 

10

 

 

 

 

 

 

 

Promosi Pariwisata

 

 

 

Pameran Produk Indonesia (PPI)

 

 

Gebyar Wisata Nusantara

 

 

Gelar Potensi Inventasi Daerah

 

 

Pameran Agro & Food Expo

2009

 

 

 

 

 

 

April

2009

 

 

TMII, 27-28 April 2009

 

 

JCC,13-17 Mei 2009

 

 

Jakarta, 28 Mei-

1 Juni 2009

 

Denpasar, Mei 2009

 

 

JCC, 4-7 Juni 2009

 

 

 

 

 

Pariwisata dan

Budaya

 

 

Produk Unggulan Daerah

 

Pariwisata dan

Budaya

 

Potensi Inventasi

Daerah

 

Produk Pengolahan Hasil

Pertanian

 

 

 

 

 

 

 

 

Dinas Parbudpora Kab.Ptk

 

Disperindag Prov. Kalbar

 

 

Disbudpar Prov.

Kalbar

 

BPMD Prov.Kalbar

 

 

Dinas Pertanian,Tanaman Pangan,dan Holtikultura, Dinas Perkebunan dan Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Prov.Kalbar.

 

Disperindag Prov. Kalbar

 

Dinas Parbudpar Prov.Kalbar

 

 

-

Page 4: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

 

 

 

 

 

11

 

 

12

 

 

 

 

13

 

 

 

14

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Pekan Raya Jakarta

 

 

Pameran Objek Wisata Expo

 

 

 

Kabupaten Expo 2009

 

 

 

Indonesia Agrobisnis Expo 2009

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Kemayoran Jkt, Juni 2009

 

Plaza Ambarukmo Yogya, 12-15 Juni 2009

 

JCC, 18-21 Juni 2009

 

 

Surabaya, 9-12 Juli 2009

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Aneka Produk

 

 

Sektor Pariwisata

 

 

 

Potensi dan Komoditi Unggulan

 

Sektor Pertanian

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Produk Unggulan KUKM

 

 

 

 

 

Dinas Pertanian, Tanaman Pangan dan Holtikultura, Dinas Perkebunan dan Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Prov.Kalbar

 

Dinas Koperasi Usaha Mikro, Kecil dan Menengah Prov. Kalbar

 

Disbudpar Prov.Kalbar

 

 

Disnakertrans Kalbar

 

 

Disbudpar Prov.Kalbar

 

Bapedalda Prov.Kalbar

 

Page 5: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

 

 

 

 

 

15

 

 

 

 

 

16

 

 

 

17

 

 

 

18

 

 

19

 

 

 

 

Smesco Festival

 

 

 

 

 

Pameran dalam rangka WTW “E” dan FBBK

 

 

Pameran Kesempatan Kerja

 

 

Pameran Obyek Wisata

 

 

Pertasi Kencana 2009

 

 

 

 

Jakarta, Juli 2009

 

 

 

 

Pontianak, Juli 2009

 

 

Pontianak, Juli/Agustus 2009

 

Yogyakarta, Juli/Agustus 2009

 

Melawi, Juli/Agustus 2009

 

JEC Jogya, 6-9 Agustus 2009

 

 

 

 

 

 

Seni Budaya

 

 

 

Lowongan Kerja

 

 

Pariwisata

 

 

Potensi Pertanian dan Produk UKM

 

 

Potensi Investasi dalam Produk Unggulan Daerah

 

Produk Daerah

 

 

 

 

 

BPMD Prov.Kalbar

 

 

 

 

Disperindagkop Kab Sanggau

 

 

Pemkab. Sanggau

 

 

Disperindagkop

trans Kota Singkawang

 

BPMD Prov.Kalbar

 

 

KAPET Khatulistiwa Ptk

 

BPMD Prov.Kalbar

 

Page 6: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

 

 

 

20

 

 

 

 

 

21

 

 

 

22

 

 

 

23

 

 

24

 

 

 

 

Invesda Expo 2009

 

 

 

 

 

Pameran Promosi Produk Industri Kab.Sanggau 2009

 

Pameran Lokal

Kab.Sanggau

 

 

Pameran Produk UMKM Kota Singkawang

 

Kalbar Expo 2009

 

 

 

 

Indovest Expo 2009

 

Sanggau, 15-19 Agustus 2009

 

 

Sanggau, Agustus 2009

 

 

Skw, Agustus 2009

 

Ptk, Agustus/Sept 2009

 

 

Jakarta, 5-11 Oktober 2009

 

Jakarta

 

 

Jakarta, Oktober 2009

 

 

Lombok, Oktober 2009

Pameran Pembangunan

 

Aneka Produk Koperasi dan UMKM

 

Potensi Investasi diberbagai sector

 

Peluang Bisnis

 

 

Peluang Investasi

 

Peluang Bisnis

 

 

 

Pariwisata

 

 

Produk Unggulan Daerah

 

KAPET Khatulistiwa Ptk

 

 

Disbudpar Prov. Kalbar

 

Disperindag Prov.Kalbar

 

 

 

Disperindag Prov.Kalbar

 

 

 

Dinas Pertanian, Tanaman Pangan dan Holtikultura, Dinas Perkebunan, Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Prov. Kalbar

 

 

Disbudpar Prov. Kalbar

 

Page 7: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

 

25

 

 

26

 

 

27

 

 

 

28

 

 

29

 

 

 

 

30

 

 

 

 

 

Indonesia Expo 2009

 

 

Promosi dan Forum Temu Bisnis KAPET Khatulistiwa 2009

 

Tourism Indonesia Mart & Expo (TIME) 2009

 

Pameran Product Ekspor 2009

 

 

 

Pameran Produk Export 2009

 

 

 

Batam Agribisnis Expo 2009

 

 

 

 

Jkt, 21-25 Oktober 2009

 

 

 

Jogya, 23-27 Oktober 2009

 

 

 

Batam, November 2009

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Produk Unggulan Daerah

 

 

Hasil Pertanian

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Pameran Wisata dan Budaya

Page 8: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

31

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

32

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Pameran Gelar Seni Budaya Wisata Indonesia Th.2009

Batam, 12-15 Nopember 2009

 

 PAMERAN LUAR NEGERI

 

No

 

Kegiatan Pameran Tempat dan Waktu

Pelaksanaan

Bidang

Pameran

Koordinator

1

 

 

 

2

Dubai Global Village

 

 

 

Pameran dan Forum

Dubai, 12 Nov 2008 – 19 Feb 2009

 

Hall 5 SINGEX, 15-18 Mei 2009

-

 

 

-

 

-

 

 

-

 

Page 9: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

 

 

3

 

 

 

4

 

 

5

 

 

 

 

6

 

 

 

 

 

 

 

7

Indonesia Today 2009

 

Agro & Food Expo 2009

 

 

 

Paviliun Indonesia Safax Int. Alger Exhibition

 

Indonesia Investmen Business Forum on Infrastructure and Agriculture

 

Indonesian Agriculture Products (INAGRO) Expo 2009 and Singapore Expo (Indonesia  Holiday Fantastic)

 

 

 

Marketing Investasi

Indonesia (MII)

 

 

 

SINGEX, 15-18 Mei 2009

 

 

Aljer,Aljazair, 7-13 Juni 2009

 

Den Haag, Belanda, 28-29 Oktober 2009

 

 

 

 

 

Singex, 15-18 Oktober 2009

 

 

 

Australia dan Inggris (London)

 

 

Produk Hasil Pertanian

 

-

 

 

 

Investasi di berbagai Sektor

 

 

 

 

 

Produk Pertanian, Budaya dan Pariwisata

 

Investasi di berbagai sektor

 

-

 

 

-

 

 

-

 

 

 

 

 

 

-

 

 

 

 

BPMD Prov.Kalbar.

 

 

 

Page 10: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Dekranasda Ikut Pemeran Produk Unggulan Pontianak – 

Dewan Kerajinan Daerah (Dekranasda) Kalbar ikut ajang promosi pameran hasil produk unggulan yang digelar di gedung pusat Konvensi Usaha Kecil Menengah (UKM) SMESCO oleh Dewan Kerajinan Nasional Jakarta pada 16-17 Maret 2011.

Pameran dibuka Ibu Ani Yudhoyono. Kegiatan tersebut sekaligus dikaitkan dengan peringatan hari ulang tahun Dewan Kerajinan Nasional yang ke-31 tahun 2011.

Pameran tersebut juga dihadiri Ibu Wapres Herawati Boediono, selaku ketua umum Dekranas. Beberapa menteri ikut menyaksikan, di antaranya Menteri Perindustrian MS Hidayat, Menbudpar Jero Wacik, Menteri Perdagangan Mari Elka Pangestu, Menteri Koperasi dan UKM Syafiuddin Hassan dan Gubernur DKI Fauzi Bowo. Tema yang diambil dalam peringatan HUT, meningkatkan perekonomian melalui inovasi kerajinan nasional yang ramah lingkungan.

Ketua Dekranasda Kalbar Ny Frederika Cornelis SPd disela-sela pameran mengatakan, Dekranasda Kalbar tidak pernah absen dalam mengikuti berbagai pameran yang diadakan Dewan Kerajinan Nasional. Tujuannya mempromosikan hasil kerajinan yang ada di Kalbar. ”Berbagai even digelar berkaitan dengan produk unggulan kerajinan, Kalbar selalu ikut,” tegas Frederika.

Dekranasda Kalbar juga mempunyai griya di Bali. Dipilihnya Bali, karena sudah terkenal sebagai tempat wisata dunia. Sehingga pada kesempatan inilah, Kalbar dapat mempromosikan produk unggulan. Dengan harapan agar wisatawan dapat hadir di Bumi Khatulistiwa. “Kita tahu, bahwa di pulau Bali adalah tempat tujuan wisata dunia. Jadi ini salah satu mempromosikan pada dunia internasional,” ungkapnya.

Frederika berharap, organisasi dapat berprestasi. Mampu menyesuaikan dengan situasi negara, keadaan organisasi yang disebut world craft council. Dekranasda harus terus menjalin kekompakan dalam melaksanakan program kerja bersama seluruh Indonesia.

“Peringatan tahun ini juga, saya berharap agar dapat dijadikan tolak ukur untuk lebih meningkatkan motivasi dan semangat kebersamaan. Selain itu, pengabdian dan berkarya dalam mengembangkan usaha, kualitas produk perajin Indonesia, untuk mewujudkan kesejahteraan rakyat serta membangun ekonomi kreatif Indonesia,” jelas Frederika.

Dikatakan Frederika, tahun 2011, Dekranasda Kalbar mempunyai program kerja, sekretariat pelayanan administrasi perkantoran, peningkatan sarana dan prasarana, program kapasitas SDM (perajin/pengurus Dekranasda), pengembangan produk, serta pameran, promosi dan kerja sama. Selain itu, pengembangan usaha dan penggalangan dana serta humas maupun pelatihan.

Page 11: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Ani Yudhoyono dalam sambutannya mengatakan, ada tiga hal memajukan dewan kerajinan, baik di pusat maupun di daerah. Melestarikan menggali dan mengembangkan, nilai budaya bangsa Indonesia yang tercermin pada produk-produk karya, serta meningkatkan nilai ekonomi produk.

“Dengan perkembangan dunia akan kebutuhan produk-produk yang ramah lingkungan, sekaligus perhatian terhadap pelestarian lingkungan, menjadi tantangan bagi dunia perajin. Para perajin dan pemangku kerajinan di seluruh dunia harus menghasilkan kreasi yang inovatif dan ramah lingkungan,” tegas Ani Yudhoyono. (boy)

Page 12: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Kalbar Bangkit dengan Ciri Khas Buah Lokal Rabu, 30 Maret 2011 08:50 Abdul Khoir

Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Holtikultura Provinsi Kalbar, Hazairin, menegaskan Kalbar harus kembali bangkit dengan produk unggulan khas dari masing-masing daerah di seantero kabupaten/kota.

Demikian ungkap, Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Holtikultura Provinsi Kalbar, Hazairin, dalam rapat sinkronisasi pengembangan kawasan hortikultura dengan Dinas Pertanian se-Kalbar, di Hotel Santika, Selasa.

Kalbar yang beberapa tahun lalu dikenal sebagai daerah penghasil buah dan tanaman hortikultura yang sempat mendongkrak nama provinsi yang dilintasi garis khatulistiwa ini kini mulai pudar dan perlahan akan sirna jika tidak diambil langkah konkret untuk mengantisipasi hal tersebut.

“Kalbar pernah terkenal dengan buah jeruk, aloevera, durian, langsat, nanas dan berbagai tanaman hortikultura lainnya. Namun sampai sekarang belum menjadi cirri khas suatu daerah, karena semua saling mengusahakannya,” terang Hazairin.

Dia menambahkan, Kalbar dengan 14 kabupaten/kota saat ini hanya beberapa daerah saja yang telah menunjukkan kekhasan dari produk hortikultura, yakni Kabupaten Sambas dengan jeruknya dan Kota Pontianak dengan Aloevera, namun daerah lain belum secara nyata menunjukkan hal itu.

Untuk mengupayakan kekhasan tersebut, maka Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Holtikultura Provinsi Kalbar ingin setiap daerah mengembangkan produk unggulan yang nantinya akan menjadi unggulan di daerah tersebut.

Sementara upaya yang akan dilakukan Pemerintah Provinsi untuk mencapai hal tersebut, yakni dengan terus mendorong kabupaten/kota untuk terlebih dahulu mempersiapkan masterplan untuk pengembangan kawasan hortikultura yang tidak dijumpai di daerah lain.

Dengan mengembangkan hortikultura dalam satu kawasan, Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Holtikultura Provinsi Kalbar akan merespon kendala apa yang dihadapi untuk pengembangan kawasan tersebut yang nantinya akan ditindaklajuti baik dalam bentuk bantuan maupun teknis lainnya sesuai dengan kebutuhan.

“Pemerintah kabupaten dan kota harus terlebih dahulu menunjukkan iktikadnya untuk mengembangkan hortikultura tersebut. Dan nanti dana yang bersumber dari APBN dan APBD Provinsi akan mendukung pengembangan tersebut,” kata Hazairin.

Page 13: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Persoalan Kemasan, Penyebab Produk Unggulan Kalbar Sulit Bersaing

Sintang-KOTA, (kalimantan-news) - Ketua KTNA Provinsi kalimantan Barat yang baru terpilih, Supardi A.Kadir berharap dengan diadakannya Pekan KTNA yang baru berakhir pelaksanaannya di kabupaten Sintang, Kamis (14/10/2010) para petani yang ada di Kalimantan Barat umumnya dapat menjadi petani yang mandiri.

"KTNA adalah ajang bagi para petani untuk saling bertukar informasi teknologi, dan sekaligus sebagai promosi untuk membuka jaringan bisnis," ungkap Supardi. Ditambahkan, dengan adanya kemandirian petani berarti petani sudah dapat merasakan kesejahteraannya. Terkait dengan pelaksanaan KTNA tingkat Nasional yang akan berlangsung di Tenggarong, Kalimantan Timur, Supardi menyatakan akan mempromosikan produk-produk unggulan yang ada di Kalimantan Barat. Namun dirinya mengakui, jika permasalahan yang dihadapi Kalimantan Barat untuk mempromosikan produk unggulan terletak pada packing.

"Produk sudah ada, tinggal bagaimana pemerintah daerah dapat membantu dalam hal kemasan, sehingga produk daerah kita mampu dipasarkan dan bersaing dengan produk daerah lain," ungkapnya. Dicontohkan adalah produk dodol dari bahan dasar lidah buaya, yang sekarang mampu tembus kepasaran diluar Kalimantan Barat dan bersaing dengan produk sejenis yang sudah familiar yakni dodol dari Garut. (*)

Page 14: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

PROVINSI KALIMANTAN BARAT Kalimantan Barat adalah sebuah provinsi di Indonesia yang terletak di Pulau Kalimantan dan beribukotakan Pontianak. Luas wilayah Provinsi Kalimantan Barat adalah 146.807 km² (7,53% luas Indonesia). Merupakan provinsi terluas keempat setelah Papua, Kalimantan Timur dan Kalimantan Tengah. Daerah Kalimantan Barat termasuk salah satu daerah yang dapat dijuluki provinsi "Seribu Sungai". Julukan ini selaras dengan kondisi geografis yang mempunyai ratusan sungai besar dan kecil yang diantaranya dapat dan sering dilayari. Beberapa sungai besar sampai saat ini masih merupakan urat nadi dan jalur utama untuk angkutan daerah pedalaman, walaupun prasarana jalan darat telah dapat menjangkau sebagian besar kecamatan.Perekonomian Kalimantan baratPertanian & PerkebunanKalimantan Barat memiliki potensi pertanian dan perkebunan yang cukup melimpah. Hasil pertanian Kalimantan Barat diantaranya adalah padi, jagung, kedelai dan lain-lain. Sedangkan hasil perkebunan diantaranya adalah karet, kelapa sawit, kelapa, lidah buaya dan lain-lain. Kebun kelapa sawit sampai Oktober 2010 sudah mencapai 592,000 ha. Kebun-kebun tersebut sebagian dibangun di hutan yang dikonversi menjadi lahan perkebunan. Kebun-kebun sawit menguntungkan pengusaha dan penguasa. Para petani peserta menderita sengsara. Pendapatan petani sawit binaan PTPN XIII hanya 6,6 ons beras per hari/orang. Sedangkan pengelolaan kebun dengan pola kemitraan hanya memberi 3,3 ons beras per hari/orang. Kondisi ini lebih buruk dari tanaman paksa (kultuurstelsel) jaman Hindia Belanda.HAMBATAN PEMBANGUNAN KALIMANTDAN BARATPembangunan infrastruktur jalan adalah sebuah kebutuhan mutlak bagi pengembangan transportasi, peningkatan ekonomi dan pengembangan wilayah di Provinsi Kalimantan Timur. Dalam upaya pemenuhan infrastruktur jalan tersebut, dan dengan mempertimbangkan keterbatasan dana pemerintah Provinsi Kalimantan Timur di satu sisi dan melihat adanya peluang investasi swasta di sisi lainnya, maka Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur membuat berbagai kebijakan untuk menarik pihak swasta berinvestasi di bidang jalan bebas hambatan/ freeway/ tol Dengan melibatkan sektor swasta ini diharapkan percepatan penyediaan infrastruktur bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat dapat tercapai. Pemerintah Provinsi Kaltim merencanakan Pembangunan Jalan Bebas Hambatan/ Freeway/ Tol sepanjang 241 kilometer yang meliputi ruas jalan Penajam - Balikpapan - Samarinda - Bontang - Sangata - Maloy/Samarinda - Tenggarong.PENDAPATAN ASLI DAERAH KALBAR DAN PRODUK UNGGULAN SUMBANGAN TERHADAP PAD

Pendapatan asli daerah Kalimantan Barat yang dikenal memiliki sumber daya hutan dan perkebunan berasal dari pajak kelompok kendaraan bermotor. Sepanjang 2008 hingga November, kontribusi pajak kendaraan bermotor mencapai 78,71 persen dari total pendapatan asli daerah sebesar Rp 590 miliar.Pontianak (Kompas). Pendapatan asli daerah Kalimantan Barat yang dikenal memiliki sumber daya hutan dan perkebunan berasal dari pajak kelompok kendaraan bermotor. Sepanjang 2008 hingga November, kontribusi pajak kendaraan bermotor mencapai 78,71 persen dari total pendapatan asli daerah sebesar Rp 590 miliar.Berdasarkan data dari Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Kalbar, realisasi pendapatan asli daerah dari pajak kelompok kendaraan bermotor hingga November 2008 melampaui target yang ditetapkan pada APBD, yakni pajak kendaraan bermotor Rp 135,79 miliar (107,69 persen dari target Rp 126 miliar), bea balik nama kendaraan bermotor mencapai Rp 189,89 miliar (141,21 persen dari target

Page 15: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Rp 134 miliar), dan pajak bahan bakar kendaraan bermotor Rp 138,88 miliar (115,73 persen dari target Rp 120 miliar).Perekonomian Kalbar tahun 2008 relatif baik. Masyarakat mampu membeli kendaraan bermotor sehingga penerimaan pajak melampaui target. Tahun 2009 mungkin tidak sebaik 2008 karena kemungkinan daya beli masyarakat menurun akibat krisis global hingga saat ini,? kata Humas Dispenda Kalbar Rosihan, Senin (5/1).Penerimaan dari pajak kelompok kendaraan bermotor itu jauh di atas dana perimbangan bagi hasil dari sektor kehutanan di Kalbar. Meskipun bisa melampaui target APBD 2008 sebesar Rp 3 miliar, perimbangan dari penerimaan provisi sumber daya hutan hingga November 2008 hanya Rp 3,74 miliar.Data dari Kepolisian Daerah Kalbar menunjukkan, setahun ini pertumbuhan kendaraan bermotor di provinsi tersebut naik 16,58 persen dibandingkan dengan 2007. Jumlah mobil penumpang naik dari 34.255 unit menjadi 38.504 unit, mobil beban dari 29.197 unit menjadi 30.161 unit, mobil bus dari 4.246 unit menjadi 4.463 unit, dan sepeda motor dari 706.240 unit menjadi 828.918 unit.Khusus kendaraan roda dua dalam setahun meningkat 122.678 unit,” kata Kepala Polda Kalbar Irjen R Nata Kesuma. (why)

Produk Unggulan Kalimantan BaratBatik Kalimantan Barat

Kain batik khas Kalbar selain digemari masyarakat, kini produknya telah merambah ke Kuching Malaysia, demikian diungkapkan pemilik usaha kain batik, Dayang, di pameran Kalbar Expo 2009, belum lama ini.Kain batik khas Kalbar selain digemari masyarakat, kini produknya telah merambah ke Kuching Malaysia, demikian diungkapkan pemilik usaha kain batik, Dayang, di pameran Kalbar Expo 2009, belum lama ini.Kain batik ini terdiri dari dua macam, yakni batik tulis dan cap, kain batik cap dihargai Rp 175 ribu, sedangkan batik tulis seharga Rp 1 juta. Selain itu, Dayang juga menjual batik dalam bentuk sarung, selendang, baju kemeja atau sarimbit, dengan harga Rp 2 juta.Selama pameran, masyarakat cenderung membeli kain batik cap, menurutnya masyarakat memilih kain ini karena warna dan motifnya bagus, serta harga pun terjangkau.Kain batik ini selain pemasarannya di Indonesia, kini Dayang juga telah berani memasarkannya di Kuching. Keuntungan yang didapatkan dari setiap unit kain adalah 20 persen, malah ketika ia mengikuti pameran Kalbar Expo 2009 kemarin, ia dipesan dari Jakarta sebanyak 10 unit untuk kain batik cap.Dikatakan Dayang, bahwa usaha kain batik ini merupakan usaha yang dikembangkan dari songket. Selain kain batik ia juga menjual kain border yang dijual dari harga Rp 750 ribu sampai Rp 1 juta.Diakuinya, dalam menciptakan karya batik ini, Dayang sering melihat buku Dekranasda (Dewan Kerajinan Nasional Daerah) yang diciptakan istri mantan Gubernur Kalbar, yakni bermotif Dayak dan Melayu.

Page 16: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Menurutnya dengan adanya Dekranasda, ia sangat beruntung dan berterimakasih pada pemerintah karena telah memberi masukan dan ide untuk pengembangan usahanya, terutama pada Disperindag Provinsi Kalbar dan istri Gubernur Kalbar.FAKTOR KEBERHASILAN PEMBANGUNAN

PONTIANAK – Keberlangsungan pembangunan tidak akan terwujud dengan baik tanpa adanya kebersamaan dan koordinasi yang baik antar stakeholder. Faktor keamanan dan ketertiban juga merupakan faktor yang mutlak dibutuhkan dalam pembangunan. ondisi aman dan damai merupakan faktor kunci bagi kita, dalam menjalankan roda pembangunan secara lebih baik dan berkesinambungan. Di sini peran TNI sangat diperlukan. Apalagi saat ini telah terbentuk Kodam XII/Tanjungpura, sehingga keamanan di Kalbar lebih terjaga,” ujar Cornelis. Gubernur dalam kesempatan tersebut mengajak seluruh masyarakat untuk membuang jauh pemikiran bahwa TNI merupakan sosok yang ditakuti. Karena, menurut dia, saat ini TNI terdiri dari personel yang profesional. ”TNI saat ini berbeda dengan yang dulu, di mana saat ini TNI adalah pelindung masyarakat dalam menjaga keamanan kita. Apalagi Kalbar sangat rawan karena berbatasan langsung dengan negara tetangga. Keberadaan Kodam XII/Tanjungpura memang sangat diperlukan di sini,” ungkap dia.Selain itu, Cornelis menegaskan agar masyarakat menghilangkan sikap yang dapat menimbulkan keretakan hubungan sesama warga, serta menghentikan setiap perbedaan kepentingan. Sikap tersebut dikhawatirkan dia dapat mengarah pada hadirnya konflik sosial, yang dampaknya sangat merugikan bagi keberlangsungan pembangunan. ”Semoga terbentuk sinergi dengan peningkatkan hubungan yang lebih baik antara aparat pemerintah, aparat penegak hukum, dan seluruh komponen lapisan masyarakat, termasuk dengan organisasi sosial kemasyarakatan, tokoh masyarakat, dan tokoh adat dalam pelaksanaan pembangunan di Kalbar,” kata Cornelis.Sementara itu, Panglima Kodam (Pangdam) XII/Tanjungpura Mayjen TNI Moeldoko mengatakan bahwa persatuan dan kesatuan merupakan faktor terpenting dalam membangun kebersamaan. Dengan kebersamaan itulah, diyakini dia dapat menciptakan rasa aman, nyaman, dan memberikan ketenteraman kepada masyarakat. Sehingga faktor pembangunan dapat berjalan dengan lancar. TNI merupakan bagian dari rakyat Indonesia, sehingga ikut bertanggungjawab dalam pencapaian keberhasilan pembangunan nasional untuk mewujudkan tujuan nasional.”TNI mempunyai tugas pokok, di mana selain melindungi NKRI, TNI juga berkewajiban menjaga sistem hukum yang komprehensif, membantu aparat pemerintah dan kepolisian, dalam menjaga stabilita keamanan, demi tercapainya pembangunan, khususnya di Kalbar,” jelas Pangdam. Pangdam menegaskan bahwa pihaknya bertekad dengan segala resiko akan mengawal pemerintah, dalam memperlancar pembangunan, khususnya di Kalimantan Barat. “TNI siap melakukan kebersamaan dan saling membantu dengan pemerintah dan rakyat. TNI untuk selalu berada di depan dalam mengawal pembangunan di Kalbar bersama pemerintah, dan tidak ada yang bisa menghalangi itu,” tegas Pangdam. (wah)

Biodata Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat

Drs. Cornelis, MH.Gubernur Kalimantan Barat periode 2008-2013. Dipilih langsung oleh rakyat dalam Pilkada gubernur Kalbar, 15 November 2007. Dilantik oleh Mendagri Mardiyanto pada, 14 Januari 2008. Jabatan lain, Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Kalimantan Barat dan Ketua Keluarga Besar Putra Putri Polri

Page 17: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

(KBPPP) Kalbar. Karier pemerintahan dimulai dari bawah, sebagai staff di Kantor Camat Kecamatan Mandor, Camat Menyuke (Darit), Bupati Landak (dua periode).

Drs. Christiandy Sanjaya, SE, MM.Selaku wakil gubernur Kalimantan Barat periode 2008-2013 dengan perolehan suara sebesar 930.679 atau 43,67%.Christiandy lahir di Singkawang pada 29 Maret 1964. Dia memiliki enam saudara. Kini, mereka berpencar. Ada yang jadi pedagang, petani jeruk, guru, dan lainnya. Dia terlahir dengan nama Bong Hon San. Ayahnya bernama B. Kurniadi (Bong Kui Hin). Ibunya bernama C. Tjukriati (Djong Tjuk Tjhin). Keduanya pendidik. Guru bahasa Mandarin. Ayahnya telah meninggal. Ibu, telah berusia 78 tahun.

DAFTAR PUSTAKAhttp://id.wikipedia.org/wiki/Sejarah_Indonesiahttp://cetak.kompas.com/read/xml/2009/01/06/00571123/pajak.kelompok.kendaraan.bermotor.andalan.kalbarhttp://www.borneotribune.com/headline/batik-kalbar-merambah-kekuching.htmlhttp://www.kaltimprov.go.id/kaltim.php?page=detailpembangunan&id=23http://www.pontianakpost.com/index.php?mib=berita.detail&id=37017

Page 18: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

KABAR KALBAR“ Dekranasda Kalbar, Ikut Pemeran Produk Unggulan “Minggu, 20/03/2011

Jakarta- Dewan Kerajinan Daerah (Dekranasda) Provinsi Kalimantan Barat, ikut Ajang Promosi Pameran Hasil Produk Unggulan yang digelar di Gedung Pusat Konvensi Usaha Kecil Menengah UKM SMESCO oleh Dewan Kerajinan Nasional Jakarta Pameran Hasil Produk Unggulan yang berlangsung selama 2 (dua) hari dari tanggal 16 s/d 17 Maret 201, dibuka oleh Ibu Ani Yudhoyono, Kegiatan tersebut juga sekaligus dikaitkan dengan peringatan Hari Ulang Tahun Dewan Kerajinan Nasional yang ke-31 tahun 2011. Pameran tersebut juga dihadiri Ibu Wapres Herawati Boediono selaku Ketua umum Dekranas, sejumlah menteri ikut menyaksikan, diantaranya Menteri Perindustrian MS Hidayat, Menbudpar Jero Wacik, Menteri Perdagangan Mari Elka Pangestu, Menteri Koperasi dan UKM Syafiuddin Hassan dan Gubernur DKI Fauzi Bowo. Tema yang diambil dalam peringatan HUT kali ini yaitu meningkatkan perekonomian melalui inovasi kerajinan Nasional yang ramah lingkungan. Ketua Dekranasda Kalbar Ny. Frederika Cornelis,Spd, disela-sela pameran mengatakan, “ Dekranasda Kalbar tidak pernah absen dalam mengikuti berbagai pameran yang diadakan oleh Dewan Kerajinan Nasional, hal ini kita lakukan guna mempromosikan hasil kerajian yang ada di Kalbar, berbagai even digelar berkaitan dengan produk unggulan kerajinan, Kalbar selalu ikut, “ tegas Frederika. Dekranasda Kalbar juga mempunyai Griya di Provinsi Bali, dipilihnya Bali, karena kita tahu, bahwa di pulau Bali adalah tempat tujuan wisata dunia, jadi ini salah satu kita mempromosikan pada dunia internasional, “ ungkannya.. Frederika berharap, organisasi ini dapat berprestasi, mampu menyesuaikan dengan situasi Negara, keadaan organisasi sejenis dunia yang disebut World Craft Council, Dekranas harus terus menjalin kekompakan dalam melaksanakan program kerja bersama seluruh Indonesia, bekerja keras dalam memajukan organisasi . Peringatan tahun ini juga, Frederika berharap. “Agar ini dapat dijadikan tolak ukur untuk lebih meningkatkan motivasi dan semangat kebersamaan, pengabdian dan berkarya dalam mengembangkan usaha, kualitas produk pengrajin Indonesia, untuk mewujudkan kesejahteraan rakyat serta membangun ekonomi kreatif Indonesia, “ungkapnya. Ditambahkan Frderika, pada tahun 2011, Dekranasda Kalbar mempunyai program kerja, diantaranya, Sekretariat pelayanan administrasi perkantoran, peningkatan sarana dan prasarana, program kapasittas SDM ( Pengrajin/pengurus dekranasda, pengembangan produk, serta pameran, promosi dan kerjasama.

Page 19: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Bidang pengembangan usaha dan penggalangan dana serta humas dan pelatihan,

Sementara itu, Ibu Ani Yudhoyono dalam sambutanya mengatakan, ada tiga hal untuk memajukan Dewan Kerajian baik dipusat maupun didearah, melestarikan , menggali dan mengembangkan, nilai budaya bangsa Indonesia yang tercermin pada produk-produk karya serta meningkatkan nilai ekonomi produk . Dengan perkembangan dunia akan kebutuhan produk-produk yang ramah lingkungan, sekaligus perhatian tehadap pelestaian lingkungan, hal ini menjadi tantangan bagi dunia pengrajin, para pengrajin dan pemangku kerajinan di seluruh dunia untuk menghasilkan kreasi yang inovatif dan ramah lingkungan, “tegas Ani.

Selain melaksanakan pameran produk ungggulan, dilaksanakan Rapat Kerja Nasional Dewan Kerajinan Nasional mengambil thema Sinergi Program Menuju Pengembangan Produk Unggulan yang Berdaya Saing dan Berwawasan Lingkungan. Pembicara dalam rapat tersebut diantaranya, Ibu Gunawan Fauzi ( masalah kebijakan Dewan Kerajinan Nasional), Ibu Liza Mustafa Abubakar ( monitoring dan evaluasi program kerja tahunan berapa jumlah pengrajin yang sudah dibina, serta program lima tahunan. Hadir mendampingi Ny.Frederika Ketua Dekranasda Kabupaten/Kota serta pengurus inti Dekranasda Provinsi. ( Humas / Nasir )

Page 20: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

  Jum'at, 29 Januari 2010 , 08:55:00Angkat Potensi BengkayangKaya Pariwisata Adat dan Budaya 

BENGKAYANG –  Kabupaten Bengkayang memiliki potensi pariwisata adat dan budaya yang juga memiliki nilai jual tinggi, sehingga dapat menarik kunjungan wisatawan ke Bumi Sebalo tersebut. Kendati demikian, promosi yang dilakukan masih kurang. Untuk itulah, promosi dan upaya memperkenalkan kekayaan itu harus digencarkan. “Bengkayang memiliki potensi adat budaya yang juga patut dijual kepada wisatawan. Apalagi secara kebetulan tahun ini adalah Tahun Kunjungan Kalbar. Pemda melalui instansi tekhis harus bisa memanfaatkan momen yang ada untuk mempromosikannya,” kata Yohanes Dopong, mantan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bengkayang kepada Pontianak Post, Kamis (28/1).

Salah satu even yang bisa dijadikan promosi, kata Yohanes, adalah melalui momen imlek dan Cap Go Meh yang ada di Singkawang. Hal ini, kata dia, bisa dimanfaarkan dinas tekhnis untuk promosikan bahwa di Bengkayang juga ada event budaya. “Salah satunya direncanakan pada tahun 2010 ini, akan ada pelaksanaan Gelar Budaya Serumpun di Sebujit. Kita ingin, Gelar Budaya Serumpun ini juga mendapatkan suatu perhatian dan dapat menarik kunjungan wisata. Gelar Budaya Serumpun itu juga tidak kalah menarik, dan akan melibatkan adat budaya dari negeri tetangga, sehingga mempunyai daya tarik tersendiri,” kata Yohanes. Oleh karena itulah, kata dia, Gelar Budaya Serumpun itu harus disosialisasikan dan diinformasikan kepada masyarakat luas secara gencar. Menurut dia, Bengkayang juga memiliki adat budaya yang khas. “Salah satunya yang bisa diunggulkan, Bengkayang telah bisa membangun Rumah Adat Kalbar di TMII Jakarta,” kata Yohanes. Berkenaan Cap Go Meh, Yohanes menegaskan, Bengkayang juga tidak kalah dengan Cap Go Meh di Singkawang. Hanya saja, kata dia, mungkin promosi yang kurang maksimal menjadikan  Bengkayang terlewatkan. “Di Bengkayang ada dua tempat yang melaksanakan Cap Go Meh. Salah satu di daerah pantai. Mereka kadang-kadang bergiliran. Tahun lalu di Sungai Raya, kemungkinan tahun ini di Pasar Gunung,” kata Yohanes. “Saya berharap pemda melalui dinas terkait selalu menginformasikan kepada khalayak ramai baik melalui media, cetak elektronik, atau melalui dunia maya seperti website, bahwa Bengkayang akan ada event. Jadi, masyarakat bisa tahu sehingga Bengkayang bisa menjadi tujuan wisata,” harapnya. Ia berpandangan bahwa orang asing yang akan berkunjung sudah menjadwalkan jauh hadri sebelumnya. Mereka, sudah akan menentukan destinasinya hendak kemana. Misalnya akan ke Singkawang. “Pasti mereka akan melintasi Sungai Duri hingga Tanjung Gundul, jika di Singkawang ada event budaya mereka akan melintas di sana,” katanya. Di sini bisa dijadikan kesempatan untuk mempromosikan pariwisata adat budaya Bengkayang. Yohanes Dopong menegaskan, wisata pantai yang ada di Bengkayang tidak kalah eksotisnya dengan daerah lain, termasuk Singkawang. Dia menilai, potensi ini layak jual. “Mungkin selama ini promosinya masih kurang. Apakah kurang terprogram, kurang libatkan insan budaya atau masyarakat. Dia mengatakan, kunjungan wisatawan akan memberikan multiflier effect yang luas kepada masyarakat. Misalnya, kata dia mencontohkan, akan dapat memperkenalkan hasil kerajinan adat budaya. “Dan bisa memberikan pendapatan bagi masyarakat,” tuntasnya. (ody)

Page 21: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Kontingen MTQ Nginap di Rumah Warga

SUNGAI RAYA  -- Kontingen peserta Musabaqah Tilawatil Qur'an ke-II tingkat Kabupaten Bengkayang dari 17 kecamatan yang ada di Bumi Sebalo akan menginap di rumah-rumah penduduk sejak tanggal 2 Februari 2010 hingga pelaksanaan selesai. Hal ini dipastikan setelah panitia dan Muspika Sungai Raya menggelar rapat akhir persiapan MTQ tingkat ke-II tingkat Kabupaten Bengkayang di Masjid Agung Nuruddin Sungai Duri, Kamis (28/1) pagi. Rapat yang dipimpin oleh Camat Sungai Raya Ahmadi, dihadiri oleh seluruh pengurus inti dan kepanitiaan MTQ tingkat ke-II Kabupaten Bengkayang,  berlangsung kondusif. Rapat juga membahas kesiapan masing-masing seksi kepanitiaan. Dalam rapat itu dihasilkan berbagai keputusan penting. "Kontingen akan menginap di rumah penduduk yang tak jauh dari lokasi pelaksanaan MTQ. Penduduk saat ini sudah siap menerima kontingen untuk menginap di rumah mereka. Masyarakat juga sangat antusias menyambut MTQ ini," kata Uray Tommy Humas Panitia MTQ Tingkat ke-II Kabupaten Bengkayang kepada Pontianak Post kemarin mengenai salah satu keputusan rapat. Ia menambahkan rapat itu juga memutuskan bahwa pawai ta'ruf diikuti setiap kontingen, elemen masyarakat, organisasi kepemudaan, remaja masjid dan lainnya. "Pawai ta' ruf akan dilepas bupati Bengkayang yang juga sekaligus membuka MTQ," katanya. Ia menambahkan, rute pawai dimulai dari Masjid Agung Nurudin. Kemudian ke Sungai Jaga A, Sungai Jaga B, Sungai Pangkalan I, Sungai Pangkalan II, berbelok ke Simpang Dodol menuju Jembatan Jodoh, melapis keluar di belakang Pasar Sungai Duri dan Finish di Terminal Sungai Duri. "Peserta pawai akan disambut dengan drum band dari. Politekhnik Pontianak, lalu diarak melintasi Polsek Sungai Raya kemudian langsung ke lokasi MTQ," jelasnya. Di sisi lain, kata Tommy sebanyak 28 stand pameran sudah disiapkan. "Bahkan sudah terisi semua. Baik untuk kerajinan tangan dan kuliner," katanya. Selain itu juga akan ada tabuh bedug dan tarian multi etnis yang akan dipersembahkan oleh siswa Aliyah Sungai Raya. “Pada intinya MTQ tingkat ke-II Kabupaten Bengkayang siap digelar,” pungkasnya. (ody)

Page 22: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Kabupaten Se-Kalbar Ikut PEDA KTNA Sintang. Empat belas Kabupaten atau Kota se Kalimantan Barat memastikan diri untuk mengikuti Pekan Daerah Kelompok Tani dan Nelayan Andalan (PEDA KTNA) ke VIII. Kegiatan tingkat Provinsi yang dipusatkan di Stadion Baning Sintang, mulai dari tanggal 11-14 Oktober 2010.

“Ini merupakan ajang komunikasi dan tempat bertukar pengalaman bagi para petani dan nelayan antar kabupaten. Ini juga merupakan yang pertama kali di selenggarakan di Sintang,” ungkap Bupati Sintang, Drs Milton Crosby M.Si kepada sejumlah wartawan kemarin lalu. 

Milton mengatakan, jumlah peserta yang bakal mengikuti sebanyak 535 orang, sementara kabupaten yang mengirim peserta terbanyak ialah Bengkayang. “Kabupaten Bengkayang mengirim 90 orang peserta. Belum  termasuk para pengembira dan lain-lainnya,” terangnya.

Milton berharap, dari kegiatan tersebut dapat memberikan manfaat dan pengalaman baru bagi para petani dan nelayan dalam mengembangkan dan meningkatkan kualitas pertanian di daerahnya masing-masing, terlebih untuk Sintang. 

 “Yang pertama kita harapkan, adalah pengetahuan petani dari waktu ke waktu terus bertambah. Sehingga nantinya akan muncul inovasi-inovasi baru yang dapat diunggulkan dalam mewujudkan ketahanan pangan. Kedua diharapkan komunikasi dan silaturahmi antar petani dan nelayan semakin baik. Kegiatan ini juga ajang memperkenalkan  Kabupaten Sintang kepada daerah lain, seperti  produk unggulan, ekonomi, pariwisata, dan budayanya,” jelas Milton.

Lebih lanjut Milton menjelaskan, Kabupaten Sintang sebagai tuan rumah even empat tahunan ini, bakal menampilkan beberapa jenis pertanian dan perikanan yang diunggulkan. Meliputi pembibitan ikan di Desa Solam Raya Kecamatan Sei Tebelian, maupun insemination ternak kambing di Binjai dan pembuatan pupuk MOL yang sudah menjadi andalan Kabupaten Sintang selama ini.

“Khusus untuk bidang pertanian, produk yang diunggulkan adalah padi system SRI. System  ini sudah teruji. Mampu menghasilkan enam ton gabah per hektar,” pungkasnya. (din)

Page 23: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Pengurus Koprov Kalbar Dilantik

Bangkitlah Dari Keterpurukan

Pengurus KOPROV Kalbar ketika dilantik oleh ketua KONI Pusat, Rita Subowo di PCC selasa (23/6)

PONTIANAK. Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat, Rita Subowo, yakin ditangan swasta olahraga Kalbar akan membaik. Antusiasme dan tanggungjawab pengurus akan menjadikan tantangan bagi kemajuan dunia olahraga. “Dan saya yakin akan memberikan motivasi yang besar sehingga olahraga pun tidak akan terpuruk,” kata Rita Subowo usai acara pelantikan pengurus Korprov Kalbar di PCC Selasa (23/6) malam. Kata Rita, olahraga saat ini sudah menjadi industri yang besar dan tidak boleh bergantung terus kepada pemerintah. Namun Koprov harus tetap bekerja sama dengan pihak pemerintah mengingat dukungan dan bantuan Pemerintah Daerah akan menentukan kemajuan olahraga itu sendiri. Kemajuan olahraga, tidak luput dari pelatih dan wasit bertaraf nasional, sebab pelatih dan wasit akan mampu menaikkan gengsi seorang atlet. “Jadi kita harapkan PON di Riau mendatang paling tidak Kalbar akan naik peringkat dari 21. Mengingat Kalbar memiliki cabang-cabang andalan seperti anggar, tarung derajat dan angkat berat,” kata Rita. Kepada pengurus Koprov diharapkan bisa fokus pada cabang olahraga unggulan tanpa meninggalkan cabor lainnya. “Untuk meningkatkan prestasi, pengurus pusat dan daerah harus mampu menjaga kekompakan dan komunikasi yang baik,” harapnya. Pihaknya juga berjanji membantu Koprov Kalbar agar bangkit dari keterpurukan. “Kami siap membantu baik itu pelatih ataupun pelayanan lainnnya, apalagi saya dengar Kalbar akan membangun sport center,” ujarnya. Ketua Koprov Kalbar, Syarif Mahmud Alkadrie dalam waktu dekat berjanji akan rapat perdana guna memulai pekerjaan beratnya. Dia juga akan melakukan evaluasi keseluruhan cabor yang dapat diunggulkan. “Ini bertujuan untuk mencari bibit-bibit atlet yang bisa kita andalkan,” janjinya. Menurutnya, terpuruknya Kalbar dari daerah lain akan berusaha semaksimal mungkin. “Kita tetap komitmen untuk terus melakukan perbaikan. PON mendatang kita bisa menjadikan Kalbar di peringkat 17 atau 18,” jelasnya. Dia mengharapkan agar niat untuk meningkatkan prestasi olahraga di Kalbar dapat di dukung pemerintah daerah. “Ini tidak terlepas dari pemerintah daerah, yang dalam hal ini Gubernur Kalbar, teman-teman di Dewan dan wartawan,” ujar Machmud. Sekretaris Umum Koprov Kalbar, Drs Firdaus Zar’in MSi, berupaya semaksimal mungkin meningkatkan prestasi. “Untuk cabang unggulan

Page 24: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

kita akan membina secara optimal. Kita akan mengkaji atlet apakah berpotensi atau tidak untuk mewakili Kalbar di PON,” jelasnya. (lil)

Page 25: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Singkawang Balinya Kalimantan Barat

pantai pasir panajang yang memepesona

Dapat dipastikan semua penduduk yang bermukim di Kota Pontianak tahu akan Singkawang. Ya, dialah salah satu Kota terbesar kedua di Kal-Bar yang mempunyai beberapa tempat wisata yang tak kalah indahnya dengan pulau Bali. Tempat wisata yang ada di Singkawang kebanyakan adalah tempat wisata yang berbentuk pantai, walaupun ada sedikit tempat wisata selain pantai, seperti taman dan gedung vihara.

taman bougenville yang dipenuhi oleh keindahan bunga

Untuk tempat wisata yang berbentuk taman, di Singkawang tersedia taman yang begitu indah dan

Page 26: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

berfasilitas yang cukup lengkap, namanya adalah Bukit Bougenville, tidak jauh dari namanya di taman tersebut banyak sekali tanaman bunga bougenville yang bermacam-macam warnanya. selain bunga bougenville di sana juga ada berbagai macam-macam bunga-bunga yang indah, seperti anggrek, kembang sepatu, mawar, dan banayak lagi lainnya. Taman bougenville itupun menyediakan fasilitas-fasilitas yang akan membuat liburan anda lebih berkesan, seperti kolam renang, pondok-pondokan, taman bermain buat si kecil, hingga restoran yang menyediakan makanan-makanan khas Kal-Bar, dan Singkawang.

pasir panjang

Kalau untuk tempat wisata yang berbentuk pantai, singkawang tempatnya, ada beberapa macam pantai disana, salah satunya yang paling populer adalah pantai Pasir Panjang, sesuai dengan namanya pantai Pasir Panjang mempunyai pesisir atau tepi yang begitu panjang, cocok sekali untukl anda yang mempunyai hobi berjemur. Pasirnya yang begitu putih semakin menambah indahnya pemandangan pantai Pasir Panjang, di sana juga tersedia beberapa fasilitas bagi para pengunjung, salah satunya adalah penginapan, penginapannya yang bertempat di tepi pantai dan menghadap langsung ke pantai, pas sekali bagi yang ingin bermalam atau menginap sekaligus ingin menikmati panorama pantai. Bukan cuma penginapan, di sana juga tersedia restoran yang sudah tak diragukan lagi menu-menu makanannya, selain hotel (penginapan), dan restoran, pantai Pasir Panjang juga menyediakan fasilitas kolam renang, dan taman bermain buat putera puteri anda. dengan lengkapnya fasilitas dan pemandangannya yang elok, pantai Pasir Panjang membuat liburan anda bukan sekedar liburan, tapi liburan yang berkesan dan memuaskan.

Selain pantai pasir panjang di Singkawang juga ada beberapa pantai yang taka kalah menariknya, adapun pantai-pantai tersebut adalah pantai Penibung, pantai Samudera, dan pantai Kijing. Kesemua pantai tersebut juga menyediakan fasilitas yang lengkap, seperti halnya pantai Penibung, selain menyediakan fasilitas layaknya fasilitas yang tersedia di pantai Pasir Panjang, di sana juga menyediakan fasilitas sepeda air, speed boat, dan memancing.

Page 27: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

pantai samudera

sunset di pantai samudera

Dengan banyaknya tempat wisata yang begitu elok panoramanya di tambah fasilitas yang begitu menggoda, Kota Singkawang pantas sekali di juluki sebagai "balinya Kalimantan Barat”.

Page 28: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Agenda Wisata Kalimantan Barat 2011. Gebyar Wisata Bukit Kelam Sintang 1520 Desember 2011

Bukit Kelam Yang Berlokasi Di Kota Sintang Merupakan Salah Satu Daya Tarik Wisata Di

Kalimantan Barat Dengan Berlatarkan Bukit Batu Raksasa Gebyar Wisata Menyajikan Berbagai

Festival CGM Singkawang Promosi Wisata Kalbar Gubernur . Gubernur Festival CGM Singkawang

Promosi Wisata Kalbar SINGKAWANGPuncak Perayaan Festival Cap Go Meh 2011 Kamis 172 Yang

Dipusatkan Di Jalan Diponegoro Singkawang Disambut Baik Gubernur Kalbar Cornelis Sebagai

Salah Satu Tradisi Dalam Sambutannya Cornelis Mengatakan Festival Cap Go Meh Ini Sudah

Menjadi Agenda Kegiatan Tahunan Tujuannya Bukan Saja Hanya Melestarikan Budaya Etnis Namun

Sebuah Ajang Promosi Wisata Yang Patut Dikembangkan Agar Lebih Banyak

Gubernur Festival CGM Singkawang Promosi Wisata Kalbar Headline. Gubernur Festival CGM

Singkawang Promosi Wisata Kalbar Jumat 18 Februari 2011 0831 Nurmala Sari Puncak Perayaan

Festival Cap Go Meh 2011 Kamis 172 Yang Dipusatkan Di Jalan Diponegoro Singkawang Disambut

Baik Gubernur Kalbar Cornelis Sebagai Dalam Sambutannya Cornelis Mengatakan Festival Cap Go

Meh Ini Sudah Menjadi Agenda Kegiatan Tahunan Tujuannya Bukan Saja Hanya Melestarikan

Budaya Etnis Namun Sebuah Ajang Promosi Wisata Yang Patut Dikembangkan

CAP GO MEH MENJADI IKON WISATA KALIMANTAN BARAT Kementerian . CAP GO MEH MENJADI IKON

WISATA KALIMANTAN BARAT Singkawang 1722011 KominfoNewsroom Ketua Dua Panitia Cap

GoMeh Kota Singkawang 2011 Nusantio Setiadi Mengemukakan Bahwa CapGo Meh Kota

Singkawang Menjadi Ikon Wisata Di

Pawai Ogohogoh Di Monas Jadi Agenda Wisata DKI Indonesia . Jumat 04 Maret 2011 Pawai

Ogohogoh Di Monas Jadi Agenda Wisata DKI JAKARTA ITM Pawai Ogohogoh Yang Merupakan Salah

Satu Rangkaian Acara Perayaan Hari Raya Nyepi Diusulkan Menjadi Agenda Wisata DKI Jakarta

Setiap Tahunnya Selain Ogohogoh Diikutkan Pula Barongsai Dan Ondelondel Menyemarakkan

Pawai Ini Hal Itu Disampaikan Kepala Dinas Parisiwata Dan Kebudayaan Disparbud DKI

KALIMANTAN Pihak Hotel Di Kaltim Diimbau Beri Kesempatan Kepada Seni Budaya Lokal

REFORMASI DARWIS ALWAN Singkawang Balinya Kalimantan Barat. Selasa 01 Maret 2011 Dengan

Banyaknya Tempat Wisata Yang Begitu Elok Panoramanya Di Tambah Fasilitas Yang Begitu

Menggoda Kabupaten Singkawang Pantas Sekali Di Juluki Sebagai Balinya Kalimantan Barat

SINGKAWANG TUJUAN WISATA UTAMA DI KALIMANTAN BARAT Kementerian . Singkawang 1622011

KominfoNewsroom Kota Singkawang Menjadisalah Satu Tujuan Wisata Utama Di Kalimantan Barat

Kalbar Dimanasalah Satu Iconnya Adalah Cap Go Meh Yang Diadakan Setiaptahun Saya Kira Kalau

Semua Masyarakat Punya

Menanti Kelahiran Tugu Khatulistiwa Baru KALBARIANA . Menanti Kelahiran Tugu Khatulistiwa Baru

February 27th 2011 Tugu Khatulistiwa Terletak Di Siantan Pontianak Utara Kalbar Sekitar 5

Kilometer Dari Pusat Kota Saat Ini Kondisi Kompleks Tugu Khatulistiwa Merana Oleh Ketiadaan

Perawatan Dan Tata Letak Serta Tata Guna Obyek Wisata Unggulan Di Kalimantan Barat Menurut

Tusari Adalah Wisata Bahari Seperti Pantai Pulau Datuk Pantai Kijang Pantai Samudera Dan Pantai

Pasir Panjang Dan Wisata Alam Bebas Outbond

Pontianak Dan Singkawang Wisata Perbatasan Travel Tourism . Dengan Demikian Kalbar Umumnya

Dan Kawasan Sekitar Singkawang Kota Ini Berpenduduk Sekitar 200 Ribu Menurut Walikota

Khususnya Mempunyai Dua Macam Pasar Wisatawan Wisata Nusantara Dan Wisata Lintas Batas

Mancanegara Entri Ini Dituliskan Pada 24 Februari 2011 Pada 705 Am Dan Disimpan Dalam Berita

Page 29: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Bertanda Cap Go Meh Imlek Pontianak Singkawang Wisata Perbatasan Anda Bisa Mengikuti Setiap

Tanggapan Atas Artikel Ini Melalui RSS 20 Pengumpan

183 Benda Cagar Budaya Di Kaltim Objek Wisata Kaltim Tempat . March 2nd 2011 Admin

Sedikitnya Terdapat 183 Benda Cagar Budaya Yang Tersebar Di Sejumlah Daerah Di Wilayah

Kalimantan Dilindungi Oleh Undangundang UU Sehingga Bendabenda Tersebut Wajib Dilestarikan

Karena Memiliki Nilai Sejarah183 Benda Cagar Budaya Itu Tersebar Di Empat Provinsi Yakni

Kalimantan Timur Kalimantan Barat Kalimantan Tengah Dan Kalimantan Selatan Kata Kepala Balai

Pelestarian Peninggalan Purbakala BP3 Samarinda Edi Tri Haryantoro Di

Page 31: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar
Page 32: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar
Page 33: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar
Page 34: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar
Page 35: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar
Page 36: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar
Page 37: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar
Page 38: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar
Page 39: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar
Page 40: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar
Page 41: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar
Page 42: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Istirahat sejenak di Pantai Hitam, Paloh

Page 43: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar
Page 44: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar
Page 45: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar
Page 46: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar
Page 47: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar
Page 48: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar
Page 49: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar
Page 50: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar
Page 51: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar
Page 52: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar
Page 53: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar
Page 54: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar
Page 55: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar
Page 56: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar
Page 57: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar
Page 58: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar
Page 59: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar
Page 60: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

nah ini dia

yang Pantai terbaik di Kalimantan Barat (Versi Ane Sih). Tempat yang satu ini sangat sayang untuk

Page 61: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

dilewatkan, jika sedang berpergian di Sambas, KalBar. Tidaklah berlebihan jika Pantai Selimpai

merupakan pantai eksotis yang pernah dimiliki oleh wilayah sebelah utara Kalimantan Barat. Bentuk

Page 62: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

pantai yang unik (merupakan Tanjung, bagian daratan yang menjorok ke laut), serta memiliki tipe

vegetasi dan fauna yang jarang ditemukan di pantai lain di Kalimantan Barat.

Page 63: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Pohon Pinus yang Berjejer Rapi

Bentuk Tanjung Selimpai memanjang. Antara sisi di bibir sungai dan garis laut hanya selebar lapangan bola. Bila kita berdiri di sebelah sungai, akan terlihat ombak Laut Natuna yang saling berkejaran. Hanya di Pantai ini kita bisa melihat bibir pantai yang menghadap ke laut dan bagian lain, ada bibir pantai yang menghadap ke sungai.

Page 64: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Dermaga Jeruju (Selimpai nampak di depannya)

Seperti sebuah pulau, Selimpai terpisah dengan daratan Kabupaten Sambas. Sisi selatannya hingga ke bagian barat berbatasan dengan laut Natuna, sedangkan di sisi utaranya membentang ke timur di kepung oleh Sungai Merabau. Makanya setiap mereka yang mampir ke sini, akan menjumpai aneka pemandangan; ada hutan pinus, pantai, laut dan sungai. Dari kejauhan terlihat Tanjung Datuk, yang merupakan kawasan berbatasan Malaysia.

Kondisi Lingkungan

Pasir putih yang landai dan pohon pinus yang tinggi menjulang menjadi daya tarik bagi wisatawan untuk berkunjung ke Pantai Selimpai, Paloh.  Pasirnya yang bersih tak kalah dengan Pantai Kuta, Bali. Selain itu keberadaan hutan Pinus di lahan selimpai membuat suasana di pulau mini ini berbeda dengan pantai lainnya di Kabupaten Sambas. Pohon berkayu yang menjulang tinggi tersebut tertata rapi seakan ada yang sengaja menatanya sedemikian rupa padahal semua itu terjadi secara alami. Perpaduan pohon cemara dan rumput hijau (tingginya semata kaki) merupakan panorama yang menambah sejuk pemandangan.

 

Page 65: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Kolaborasi Pinus dan Rerumputan

Page 66: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Ujung Pantai Tanjung Selimpai

Page 67: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Ujung Tanjung Selimpai (arah sungai, nampak di depannya pulau Kalimantan)

Page 68: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Behind The Sun Set (jangan khawatir jika datang di selimpai pada pukul 5.30 wib (sore) karena anda pasti akan mampu mengejar sun set itu kecuali lari anda lambat!!)

Tempat Penyu Bertelur

Satu hal yang membuat eksotis Pantai Selimpai adalah pantai ini merupakan tempat persinggahan penyu. Dalam setahun sekurangnya lima kali satwa langka dilindungi ini mampir ke pulau orang bunian tersebut untuk bertelur. Berdasarkan catatan Satgas Pantai Selimpai dari kelompok sadar wisata (Pokdarwis) Paloh, ada empat jenis penyu yang mampir ke pantai ini.

1. Penyu hijau2. Penyu sisik3. Penyu lekang4. Penyu belimbing (hanya sesekali pindah)

Saat ini di dunia terdapat tujuh jenis penyu, enam diantaranya ada di Indonesaia. Yaitu: penyu sisik (Eretmochelys imbricate), penyu lekang (Lepidochelys olivaceae), penyu belimbing (Dermocelys coriaceae), penyu hijau(Chelonia mydas), penyu tempayan (Caretta carretta), dan penyu pipih (Natator depresus). Untuk penyu dari jenis Lepidochelys kempi hidup di laut atlantik, khususnya pantai Amerika dan Meksiko.

Hewan yang masuk dalam kategori satwa langka ini, naik ke pantai untuk bertelur pada malam hari. Karenanya kalau pengunjung tidak bermalam di Selimpai, jangan mengimpikan

Page 69: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

untuk bertemu dengan penyu. Makanya agar pengunjung dapat melihat penyu, pokdarwis berinisiatif membangun tempat penangkaran di Selimpai. Sehingga demikian, setiap tamu yang datang bisa menyaksikan mana yang namanya tukik (anak penyu), penyu hijau, sisik, dan lekang.

Penyu ketemu Manusia

Page 70: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Penyu apa ni, hayoo?

Awal bertemu, dikira batu ternyata Penyu

Page 72: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Selamat Jalan...Mampir lagi ya..!!

Page 73: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Ogah mau main lagi..(Ni buat kalian semua !!!)

Fasilitas   Pendukung

Pendopo : memiliki satu pendopo yang cukup besar untuk menapung sekitar 20 orang. terletak di tengah2 pantai.

Page 74: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Pendopo di Pantai Selimpai

Sumber Air

Sumber air selalu menjadi masalah penting di daerah pulau, begitu di sini. Sumber air bersih (tawar) tidak ada. Sumber airnya hanya berupa sumur galian. Rasa airnya payau. Jadi disarankan untuk membawa air sebanyak-banyaknya biar tidak dehidrasi, kalau ada rencana bermalam.

 

Page 75: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Sumber Air di Pantai Selimpai (Lokasi: dekat dengan pendopo)

Sarana MCK

Sarana MCK sudah ada, namun tidak terawat. Jika dalam keadaan darurat lebih baik cari tempat lain saja yang aman dan tenang. Mudahan2 aja ini sudah diperbaiki (foto tahun 2006)

Page 76: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Toilet di Pantai Selimpai

Tempat Penangkaran Penyu

Di Pantai Selimpai, juga dapat ditemui tempat penangkaran penyu, namun ketika kami sampai di sana (tahun 2006), tempat itu sepertinya sudah lama ditinggalkan (hanya tinggal puing-puing). Apakah lagi gak ada bibit atau sudah tidak beroperasi lagi. wallahualam lah..

Page 78: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Penangkaran Penyu di Pantai Selimpai

PANTAI SELIMPAI

Alamat/Lokasi: Desa Sebubus, Kecamatan Paloh Luas : 200 ha Status Kepemilikan : Tanah Negara Nama Pengelola: Balai KSDA Jarak dari Pusat Kota/Waktu Tempuh : 7 km dari ibukota Kecamatan Paloh atau 80 km dari

pusat Ibukota Kabupaten Sambas Kondisi Jalan Menuju Obyek Wisata : Jalan aspal sampai di Dusun Setinggak kemudian

menggunakan kapal motor ke Pantai Selimpai Transportasi yang Dapat Digunakan /Biaya : Menggunakan kendaraan roda 2 atau 4 hingga

di Dusun Setinggak, kemudian menyeberangi Sungai Paloh menggunakan kapal motor selama 20 menit menuju ke Pantai Selimpai.

Harga Tiket Masuk : tidak dipungut biaya. (Mursalin /Pontianak Post )

Awal Mula Ekspedisi

Perjalanan ke Selimpai bermula dari ide dua mahasiswa yang mengisi liburan semester (2,3 bulan liburnya, jadi sayang gak dimanfaatkan). berikut tersangkanya.

Page 79: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Mahmud (kiri) dan Majid (kanan). Dua Mahasiswa Stress

Ini kendaraan yang dibawa dari Pontianak ke lokasi ke Desa Terakhir. Ini namanya si Jack. Kasihan Si Jack, setelah pergi dari situ, harus turun mesin..:’(

Honda Astrea Tahun 1993

Ngumpulin Team dari Tebas sampai Sekura.

Anggota yang ikut dalam perjalanan ini adalah hasil rekrutan dan lobi pada masing-masing basis daerah (ce ile, kyak ape jx: he). Rahmawarsih ditemukan ketika mengisi bensin di Tebas (depan Telkom Tebas). Aspidi ditemukan di rumahnya (sekalian numpang nginap sementara) di Buluh Enggadang, Tebas.

Page 80: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Rahmawarsih (kiri) dan Aspidi (kanan), nemu di Tebas, Sambas

Tambahan dua personil dari Sekura. Firmansyah (yang punya gawe”) dan Rio sebagai penikmat perjanalanan sama seperti 4 orang di atas.

 

Firmansyah (kiri) dan Rio (Kanan) Punggawa dari Sekura

Rute yang dilewati

 

Page 87: Karet Produk Unggulan Pemdaprov Kalbar

Dermaga Pantai Selimpai

Begitu saja yang dapat saya berikan tentang pengalaman ke Selimpai. Foto-foto yang ada tentang Pantai Selimpai diambil pada tahun 2006 silam. Jika ada kekurangan, penulis mohon maaf. Salam Backpacker.