Kak Rpplh & Draft Ranperda

download Kak Rpplh & Draft Ranperda

of 9

Transcript of Kak Rpplh & Draft Ranperda

  • 7/24/2019 Kak Rpplh & Draft Ranperda

    1/9

    PEMERINTAH KOTA MALANG

    BADAN LINGKUNGAN HIDUP

    KERANGKA ACUAN KERJA (KAK)

    KAJIAN

    RENCANA PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP

    KOTA MALANG

    DAN PENYUSUNAN NASKAH AKADEMIS DRAFT RANPERDA RPPLH

    KOTA MALANG

    Jl. Mojopahit No. 1-C Malang

    Telp. (0341) 366385, Fax. (0341) 366385

  • 7/24/2019 Kak Rpplh & Draft Ranperda

    2/9

    KAJIAN RENCANA PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP KOTA MALANG

    DAN PENYUSUNAN NASKAH AKADEMIS DRAFT RANPERDA RPPLH KOTA MALANG

    KERANGKA ACUAN KERJA (KAK)

    KAJIAN RENCANA PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP KOTA MALANG

    DAN PENYUSUNAN NASKAH AKADEMIS DRAFT RANPERDA RPPLH

    KOTA MALANG

    I. PENDAHULUAN

    1. Latar Belakang

    Upaya perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup menjadi kewajiban bagi Negara,

    pemerintah dan seluruh pemangku kepentingan dalam pelaksanaan pembangunan berkelanjutan

    agar lingkungan hidup dapat tetap menjadi sumber dan penunjang hidup bagi masyarakat serta

    makluk hidup lain. Pembangunan yang berkelanjutan sebagai upaya sadar dan terencana yang

    memadukan aspek lingkungan hidup, sosial dan ekonomi ke dalam strategi pembangunan untuk

    menjamin keutuhan lingkungan hidup serta keselamatan, kemampuan, kesejahteraan dan mutu

    hidup generasi masa kini dan generasi masa depan.

    Untuk memperkuat perencanaan perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup tersebut,

    Undang - Undang Nomor 32 Tahun 2009 memandatkan bahwa untuk menyusun Perencanaan

    Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup harus berbasis ekoregion yang

    mempertimbangkan keragaman dan karakteristik wilayah. Peta ekoregion skala 1:500.000 untuk

    mendukung RPPLH Nasional telah dilaunching pada Juni 2013 lalu yang akan ditindaklanjuti

    dengan peta ekoregion skala minimal 1:250.000 untuk mendukung RPPLH tingkat provinsi dan

    skala minimal 1:50.000 untuk mendukung RPPLH kabupaten/kota. Dengan demikian, ekoregion

    merupakan kekuatan RPPLH yang dapat mewujudkan arah Kebijakan Perencanaan Perlindungan

    dan Pengelolaan Lingkungan Hidup sesuai dengan karakteristik ekoregion yang

    mempertimbangkan aspek darat dan laut.

    Bencana yang sering terjadi akhir-akhir ini, seperti banjir, longsor, kekeringan, pencemaran

    sungai, laut, kekurangan air bersih, kerusakan tanah, dan polusi udara mengindikasikan bahwa

    daya dukung lingkungan hidup telah terlampui. Peningkatan frekuensi bencana lingkungan hidup

    tersebut terjadi seiring dengan pembangunan yang terus berlangsung. Untuk itu, sangat penting

    melakukan perbaikan kebijakan, rencana, maupun program pembangunan secara terus menerus

    dengan mempertimbangkan semua aspek, termasuk lingkungan hidup. Undang - Undang Nomor

  • 7/24/2019 Kak Rpplh & Draft Ranperda

    3/9

    KAJIAN RENCANA PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP KOTA MALANG

    DAN PENYUSUNAN NASKAH AKADEMIS DRAFT RANPERDA RPPLH KOTA MALANG

    32 Tahun 2009 mengamanatkan bahwa RPPLH dijadikan dasar dan dimuat dalam Rencana

    Pembangunan Jangka Panjang (RPJP) dan Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM).

    Dalam hal ini, RPPLH Nasional menjadi sangat penting dalam mengarahkan pembangunan

    nasional agar fungsi lingkungan hidup tetap terjaga

    Berdasarkan terhadap fakta tersebut diatas, dalam rangka sinkronisasi regulasi terhadap

    dampak / efek - efek yang akan terjadi pada lingkungan, maka Pemerintah Kota Malang berupaya

    melakukan upaya preventif dalam rangka pengendalian dampak lingkungan dengan

    memperhatikan keragaman karakter dan fungsi ekologis; sebaran penduduk; sebaran potensi

    sumber daya alam; kearifan lokal; aspirasi masyarakat dan perubahan iklim, guna menyusun

    Rencana Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup Kota Malang yang akan diatur dalam

    Peraturan Daerah Rencana Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup (RPPLH) Kota

    Malang sesuai dengan amanah Undang - Undang Nomor 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan

    Pengelolaan Lingkungan Hidup Pasal 10 ayat 3 (c).

    2. Dasar Hukum

    1. Undang - Undang Nomor 26 Tahun 2007 tentang Penataan Ruang;

    2. Undang - Undang Nomor 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan

    Lingkungan Hidup;

    3.

    Undang

    Undang Nomor 19 Tahun 2013 tentang Perlindungan dan Pemberdayaan Petani;

    4. UndangUndang Nomor 37 Tahun 2014 tentang Konservasi Tanah dan Air;

    5. Peraturan Pemerintah Nomor 23 Tahun 2012 tentang Kewenangan Pemerintah dan

    Kewenangan Propinsi sebagai Daerah Otonom;

    3. Tujuan

    Maksud Penyusunan Naskah Rencana Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup Kota

    Malang dan Draft Rancangan Peraturan Daerah Rencana Perlindungan dan Pengelolaan

    Lingkungan Hidup (RPPLH) Kota Malang adalah :

    1. Merencanakan pemanfaatan dan/atau pencadangan sumber daya alam;

    2. Merencanakan pemeliharaan dan perlindungan kualitas dan/atau fungsi lingkungan hidup;

    3. Merencanakan pengendalian, pemantauan, serta pendayagunaan dan pelestarian sumber

    daya alam; dan

    4. Mempersiapkan adaptasi dan mitigasi terhadap perubahan iklim.

  • 7/24/2019 Kak Rpplh & Draft Ranperda

    4/9

    KAJIAN RENCANA PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP KOTA MALANG

    DAN PENYUSUNAN NASKAH AKADEMIS DRAFT RANPERDA RPPLH KOTA MALANG

    5. Menggunakan Naskah Akademis Draft RPPLH Kota Malang sebagai dasar penyusunan dan

    dimuat dalam rencana pembangunan jangka panjang dan rencana pembangunan jangka

    menengah, sebagai upaya perlindungan dan pengelolaan lingkungan di Kota

    Malang.

    II. PELAKSANAAN KEGIATAN

    1. Ruang Lingkup Studi

    Ruang lingkup studi dalam penyusunan Rencana Perlindungan dan Pengelolaan

    Lingkungan Hidup Kota Malang dan Draft Rancangan Peraturan Daerah Rencana

    Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup (RPPLH) Kota Malang Tahun 2015

    adalah :

    Kajian Rencana Tata Ruang Wilayah Kota Malang

    Kajian Daya Dukung Lingkungan Kota Malang

    Kajian Pengelolaan Lingkungan Kota Malang

    Penyusunan Naskah Akademis RPPLH dan Draft Ranperda RPPLH

    2. Metodologi

    Metode:

    Metode yang digunakan adalah metode kualitatifdengan teknik analisis deskriptif.

    Sumber Data:

    1. Data Primer: survey lapangan

    2. Data Sekunder: narasumber/instansi terkait, kajian pustaka dan sumber sumber

    lain yang relevan.

    3. Pelaksana Kegiatan

    A.

    Jasa Pihak Ketiga

    Kegiatan Kajian Rencana Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup Kota

    Malang dan Penyusunan Naskah Akademis Draft Ranperda RPPLH Kota Malang ini

    membutuhkan bantuan jasa dari pihak ketiga dengan perincian tenaga pelaksana

    kegiatan sebagai berikut:

  • 7/24/2019 Kak Rpplh & Draft Ranperda

    5/9

    KAJIAN RENCANA PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP KOTA MALANG

    DAN PENYUSUNAN NASKAH AKADEMIS DRAFT RANPERDA RPPLH KOTA MALANG

    a) Tenaga Ahli

    1. Team Leader

    - Kualifikasi pendidikan minimum S-2 Ilmu Lingkungan.

    - Memiliki keahlian yang sesuai dengan isu pokok.

    - Berpengalaman sekurang-kurangnya 5 tahun dalam pengerjaan proyek-

    proyek di bidang lingkungan hidup.

    - Berpengalaman memimpin tim studi.

    2. Ahli Hukum

    - Kualifikasi pendidikan minimum Sarjana Hukum.

    - Memiliki keahlian di bidang rencana kegiatan yang bersangkutan.

    - Pengalaman selama minimal 5 tahun.

    3. Ahli Perencanaan

    - Kualifikasi pendidikan minimum Sarjana Planologi / Perencanaan Wilayah

    Kota

    - Memiliki keahlian di bidang rencana kegiatan yang bersangkutan.

    - Pengalaman selama minimal 5 tahun.

    4. Ahli Administrasi Publik

    - Kualifikasi pendidikan minimum Sarjana Ilmu Administrasi / Sarjana Sosial

    Politik

    - Memiliki keahlian di bidang rencana kegiatan yang bersangkutan.

    - Pengalaman selama minimal 5 tahun.

    5. Ahli Ekonomi

    - Kualifikasi pendidikan minimum Sarjana Ilmu Ekonomi Pembangunan

    - Memiliki keahlian di bidang rencana kegiatan yang bersangkutan.

    - Pengalaman selama minimal 5 tahun.

    6. Ahli Geologi

    - Kualifikasi pendidikan minimum Sarjana Geologi / Sarjana Geografi /

    Pertanian Ilmu Tanah

    - Memiliki keahlian di bidang rencana kegiatan yang bersangkutan.

    - Pengalaman selama minimal 5 tahun.

  • 7/24/2019 Kak Rpplh & Draft Ranperda

    6/9

    KAJIAN RENCANA PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP KOTA MALANG

    DAN PENYUSUNAN NASKAH AKADEMIS DRAFT RANPERDA RPPLH KOTA MALANG

    7. Ahli Hidrologi

    - Kualifikasi pendidikan minimum Sarjana Teknik Sipil.

    - Memiliki keahlian di bidang rencana kegiatan yang bersangkutan.

    - Pengalaman selama minimal 5 tahun.

    8. Ahli Biologi

    - Kualifikasi pendidikan minimum Sarjana Biologi / Sarjana Pertanian

    - Memiliki keahlian di bidang rencana kegiatan yang bersangkutan.

    - Pengalaman selama minimal 5 tahun.

    b) Tenaga Pendukung

    1. Operator Komputer

    - Kualifikasi pendidikan minimum SMK atau sederajat

    - Tugas pokok pekerjaan mengoperasikan software perkantoran dan

    menginput data

    - Berpengalaman sekurang-kurangnya 2 tahun di bidangnya

    2. Administrator

    - Kualifikasi pendidikan minimum D3 atau sederajat

    - Tugas pokok pekerjaan mengorganisir surveyor dan operator komputer

    -Berpengalaman sekurang-kurangnya 2 tahun dibidangnya

    3. Surveyor

    - Kualifikasi pendidikan minimum D3 atau sederajat

    - Tugas pokok pekerjaan melaksanakan survey data yang diperlukan dalam

    pekerjaan terkait

    - Berpengalaman sekurang-kurangnya 3 tahun

    B.

    Waktu PelaksanaanKegiatan dilaksanakan dengan jangka waktu 3 bulan (tiga bulan).

    1. Kegiatan Tim Teknis

    Pelaksanaan kegiatan yang dilaksanakan oleh tim teknis merupakan kegiatan

    persiapan dalam rangka penyusunan Kerangka Acuan Kerja

  • 7/24/2019 Kak Rpplh & Draft Ranperda

    7/9

    KAJIAN RENCANA PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP KOTA MALANG

    DAN PENYUSUNAN NASKAH AKADEMIS DRAFT RANPERDA RPPLH KOTA MALANG

    2. Kegiatan Pihak Ketiga

    Pelaksanaan oleh pihak ketiga dilaksanakan selama 3 (tiga) bulan pada Tahun

    2015, dengan jadwal sebagai berikut:

    NOTAHAPAN

    KEGIATAN

    B U L A N

    I II III

    1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4

    1 Persiapan dan

    Penyusunan Laporan

    Pendahuluan

    x x x

    2 Pembahasan Laporan

    Pendahuluanx

    3 Survey danInventarisasi Data

    x x x x x

    4 Penyusunan dan

    Pengolahan Datax x x x x x

    5 Penyusunan Draft

    Laporan Antarax x x x x x

    6 Pembahasan Laporan

    Antarax

    7 Penyusunan Draft

    Laporan Akhirx x x

    8 Pembahasan Laporan

    Akhirx

    9 Penyempurnaan/

    Revisi Dokumenx x

    10 Penyerahan Laporan

    Akhirx

    C. Lokasi Kegiatan

    Lokasi kegiatan Kajian Rencana Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup dan

    Penyusunan Naskah Akademis Draft Ranperda RPPLH Kota Malang Tahun 2015

    adalah di Kota Malang.

    D. Format Laporan

    Penyusunan hasil pekerjaan disajikan menurut ketentuan - ketentuan antara lain :

    Laporan Pendahuluan

  • 7/24/2019 Kak Rpplh & Draft Ranperda

    8/9

    KAJIAN RENCANA PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP KOTA MALANG

    DAN PENYUSUNAN NASKAH AKADEMIS DRAFT RANPERDA RPPLH KOTA MALANG

    Menggunakan kertas ukuran A4 sebanyak 10 eksemplar.

    Laporan Kajian Rencana Pengelolaan Lingkungan Hidup dan Naskah Akademis

    Draft Ranperda RPPLH Kota Malang menggunakan kertas ukuran A4 sebanyak 10

    eksemplar.

    Peta RPPLH Kota Malang skala 1 : 20.000, sebanyak 10 (sepuluh) eksemplar

    Compact Disc (CD) yang berisi

    o Laporan Pendahuluan

    o Laporan Antara

    o Laporan Akhir Kajian Rencana Pengelolaan Lingkungan Hidup dan

    Penyusunan Naskah Akademis Draft Ranperda RPPLH Kota Malang termasuk

    lampiran-lampirannya : draf naskah akademis dan draft Ranperda RPPLH

    o Peta RPPLH Kota Malang

    E. Presentasi Laporan

    Presentasi laporan penyusunan Kajian Rencana Pengelolaan Lingkungan Hidup dan

    Penyusunan Naskah Akademis Draft Ranperda RPPLH Kota Malang antara lain :

    Presentasi Laporan Pendahuluan

    Presentasi Kajian Rencana Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup dan

    Penyusunan Naskah Akademis Draft Ranperda RPPLH Kota Malang.

    Presentasi RPPLH Kota Malang

    F. Sumber Dana

    Sumber pembiayaan kegiatan Kajian Rencana Pengelolaan Lingkungan Hidup dan

    Penyusunan Naskah Akademis Draft Ranperda RPPLH Kota Malang adalah APBD

    Kota Malang TA. 2015 dengan pagu Rp. 186.438.000,00 (Seratus Delapan Puluh Enam

    Juta Empat Ratus Tiga Puluh Delapan Ribu Rupiah) sesuai Keputusan Walikota

    Malang tentang Pengesahan Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) Badan

    Lingkungan Hidup Kota Malang Tahun 2015.

  • 7/24/2019 Kak Rpplh & Draft Ranperda

    9/9

    KAJIAN RENCANA PENGELOLAAN LINGKUNGAN HIDUP KOTA MALANG

    DAN PENYUSUNAN NASKAH AKADEMIS DRAFT RANPERDA RPPLH KOTA MALANG

    G. Instansi yang Bertanggungjawab

    Instansi yang bertanggungjawab terhadap kegiatan ini adalah Badan Lingkungan Hidup

    Daerah Kota Malang.

    Pejabat Pembuat Komitmen

    Drs. SUDARSO, MMA.Pembina

    NIP. 19670210 199203 1 018