JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO … · JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT...

19
JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO MELALUI AKUN INSTAGRAM @SANDIUNO (Studi Analisis Isi Taktik Impression Management Sandiaga Uno Melalui Akun Instagram @sandiuno Periode 21 Agustus 2016 21 Oktober 2016 Untuk Maju di Pilkada DKI Jakarta 2017) Oleh: Muhammad Nanda Satrio D0212073 PROGRAM STUDI ILMU KOMUNIKASI FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN POLITIK UNIVERSITAS SEBELAS MARET SURAKARTA 2017

Transcript of JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO … · JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT...

Page 1: JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO … · JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO MELALUI AKUN INSTAGRAM @SANDIUNO (Studi Analisis Isi Taktik Impression Management

JURNAL

TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO MELALUI AKUN

INSTAGRAM @SANDIUNO

(Studi Analisis Isi Taktik Impression Management Sandiaga Uno Melalui Akun

Instagram @sandiuno Periode 21 Agustus 2016 – 21 Oktober 2016 Untuk Maju

di Pilkada DKI Jakarta 2017)

Oleh:

Muhammad Nanda Satrio

D0212073

PROGRAM STUDI ILMU KOMUNIKASI

FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN POLITIK

UNIVERSITAS SEBELAS MARET

SURAKARTA

2017

Page 2: JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO … · JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO MELALUI AKUN INSTAGRAM @SANDIUNO (Studi Analisis Isi Taktik Impression Management

TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO MELALUI AKUN

INSTAGRAM @SANDIUNO

(Studi Analisis Isi Taktik Impression Management Sandiaga Uno Melalui Akun

Instagram @sandiuno Periode 21 Agustus 2016 – 21 Oktober 2016 Untuk Maju

di Pilkada DKI Jakarta 2017)

Muhammad Nanda Satrio

Chatarina Heny Dwi Surwati

Program Studi Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Politik

Universitas Sebelas Maret

Abstract

Impression Management is an effort to potray a picture of himself to his

audience. The image he made to his audiences usually is on purpose to achieve his

goals. Goffman (1959) said that in the management of human impression has two

sides, front stage and back stage. On the front stage, he shown by doing things on

purposed. While the back stage is the personal side of that person that will never be

revealed . Jones and Pittman (1982) made measuring tools of impression

management into five parts. Ingratiation, self promotion, exemplification,

intimidation and supplication. Impression management can be don by everyone with

anything whenever are possible. Like politician using his Iinstagram as media to gain

vote and trust from his audiences.

In this study, author analyzed the use of impression management tactics by

Sandiaga Uno through his instragam’s account (@sandiuno). Sandiaga Uno is a

well-known businessman. However he joined the governor’s election of capital city

Jakarta that will be held in February 2017 despite his political skills and experiences

remain in question. This Study uses quantitative content analysis R. Holsti to analyze

Sandiaga Uno’s instagram content from captions to photos in 21 August 2016-21

October 2016.

The result found that Sandiaga Uno using four impression management

tactics which is ingratiation, self promotion, exemplification and supplication with

the most used tactic are ingratiation with 80 of 140 instagram’s posts and self

promotion with 53 of 140 post.

Keywords: Impression Management Tactics, Governor’s Election, Instagram,

Content Analysis, Sandiaga Uno,

Page 3: JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO … · JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO MELALUI AKUN INSTAGRAM @SANDIUNO (Studi Analisis Isi Taktik Impression Management

A. Pendahuluan

Manusia selalu mempunyai tujuan dalam berkomunikasi. Salah satunya

adalah untuk memberika kesan tertentu kepada lawan bicaranya. Dalam bukunya

Erving Goffman berjudul The presentation of Everyday Life pada tahun 1959

mengatakan bahwa kegiatan manusia merupakan dramaturgi.1 Dramaturgi bisa juga

disebut dengan panggung sandiwara, dimana seseorang memiliki karakter yang

berbeda saat berada di front stage (panggung depan) berupa ruang publik atau

interaksi tatap muka secara interpersonal maupun khalayak luas dengan saat berada di

back stage (panggung belakang) berupa sisi karakter yang tidak ingin ditampilkan di

front stage.

Menurut Goffman orang berinteraksi karena ingin menyajikan suatu

gambaran diri (impresi) yang akan diterima orang lain sehingga ia akan melakukan

manajemen kesan (impression management) untuk memberikan kesan tertentu atau

membentuk pesan kepada orang lain di front stage.2

Pesan tersebut dapat berupa kata-kata, tindakan, gaya berpakaian dan cara

lainnya yang dapat menggambarkan dan membentuk persepsi orang lain terhadap diri

kita.3

Jones dan Pittman mengembangkan teori ini dan membuat sistem lima kelas

strategi presentasi diri yang paling sering digunakan oleh individu dalam melakukan

manajemen kesan. Sistem tersebut meliputi ingratiation, self promotion,

exemplicfication, intimditation dan supllication.4

Sebelum munculnya teknologi, front stage atau panggung depan diibaratkan

sebagai sikap kita saat berinteraksi dengan publik di tempat terbuka. Setelah hadirnya

media sosial seperti facebook, twitter dan instagram panggung sandiwara kehidupan

1 Edi Santoso, dkk, Teori Komunikasi, Graha Ilmu ,Yogyakarta, 2012, hlm. 47.

2 Leary, M. R & Kowalski, R. M, Impression management: A literature review and two component

model. Psychological Bulleting, Vol.107 No.1, 1990, 34-47. 3 Deddy Mulyana. Metode Penilitian Kualitatif: Paradigma Baru Ilmu Komunikasi dan Ilmu Sosial

Lainnya, Remaja Rosdakarya, Bandung, 2003, hlm. 112. 4 Kenneth J. Harris, Suzanne Zivnuska, The Impact of Political Skill on Impression Management

Effectiveness, Journal of Applied Psychology. Vol.92 No.1, 2007, 278-285.

Page 4: JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO … · JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO MELALUI AKUN INSTAGRAM @SANDIUNO (Studi Analisis Isi Taktik Impression Management

berpindah media ke dalam media sosial. Masyarakat dengan bebas mengekspresikan

bahkan mengolah kesan tertentu mengenai diri mereka ke orang lain melalui media

sosial.

Dari berbagai media sosial yang ada, salah satu yang paling banyak digunakan

oleh orang Indonesia adalah Instagram.5 Setidaknya pada Juni 2016 sudah terdapat

500 juta pengguna terdaftar di Instagram.6 Pada April 2012 sudah ada 100 juta

pengguna aktif yang menggunakan aplikasi ini.7

Kemudian meningkat pesan

sebanyak 500 juta pengguna aktif dunia dan sebanyak 22 juta orang Indonesia terlihat

aktif menggunakan Instagram.8

Banyak public figure yang sudah mengaplikasikan strategi manajemen kesan

melalui media sosia dari remaja tanggung, selebritis, model, dan tidak terkecuali para

tokoh politik.

Pilpres Indonesia pada 2014 lalu pun juga sama. Berbagai tokoh politik,

terutama capres melakukan apapun untuk bisa memberikan citra positif di media

sosial. Salah satu penelitian dari Marsefio Sevyone Luhukay mengenai “Online

Impression management Dalam Facebook Capres RI Pemilu 2014” mengungkapkan

bahwa setiap calon memiliki strategi yang berbeda-beda untuk mencapai tujuannya

dengan berdasarkan 5 strategi impression management Jones & Pittmann.

Kegiatan yang dilakukan oleh tokoh politik ini bisa disebut juga sebagai

Public Relations Politic. Stromback & Kiousis mengatakan bahwa public relations

politic adalah sebuah proses manajemen oleh organisasi satu aktor individu untuk

tujuan politik, melalui komunikasi dari aksi tertentu, bertujuan mempengaruhi dan

5 Mochamad Wahyu H. (24 Oktober 2016). 3 Media Sosial Favorit Pengguna Internet Indonesia.

http://tekno.liputan6.com/read/2634027/3-media-sosial-favorit-pengguna-internet-indonesia. Diakses

27 Oktober 2016. 6 Instagram, Instagram Today: 500 Million Windows to The World.

http://blog.instagram.com/post/146255204757/160621-news. Diakses 20 Oktober 2016. 7 Instagram, Our Story: A Quick Walk Through Our History asa Company.

https://www.instagram.com/press/. Diakses pada 20 Oktober 2016. 8 Hani Nur F. (27 Juni 2016), Ada 22 Juta Pengguna Aktif Instagram dari

Indonesia.http://www.cnnindonesia.com/teknologi/20160623112758-185-140353/ada-22-juta-

pengguna-aktif-instagram-dari-indonesia/. Diakses pada 3 Januari 2017.

Page 5: JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO … · JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO MELALUI AKUN INSTAGRAM @SANDIUNO (Studi Analisis Isi Taktik Impression Management

membangun dan memelihara reputasi dan hubungan yang menguntungkan dengan

public utama untuk mendukung dan mencapai tujuan.9

Dalam penelitian ini, peneliti akan menggunakan akun Sandiaga Uno sebagai

objek yang akan diteliti. Sandiaga Uno lebih sering dikenal sebagai pengusaha.

Sandiaga Uno juga sudah cukup banyak menorehkan prestasi karena kemajuan

bisnisnya yang pesat. Saat ini dirinya memberanikan diri maju ke Pilkada DKI 2017

bersama pasangannya Anies Baswedan. Bisa dipastikan sebelum ia menyatakan diri

untuk maju di Pilkada DKI Jakarta 2017 banyak yang tidak mengenal siapa Sandiaga

Uno. Media sosial yang ia kelola seperti instagram dapat menciptakan kesan-kesan

yang ia ingin ciptakan di masa-masa krusial sekarang.

Subjek penelitian analisis isi pesan ini berfokus pada akun Sandiaga Uno

@sandiuno di instagram dalam momen menuju Pilkada DKI Jakarta, Pilkada yang

paling banyak mendapatkan perhatian media nasional. Penulis mengambil jangka

waktu pada periode 22 Agustus – 22 Oktober 2016

B. Rumusan Masalah

Dari uraian latar belakang di atas, maka rumusan masalah yang akan diteliti

adalah:

Taktik manajemen kesan (impression management) seperti apa yang dilakukan

oleh Sandiaga Uno di akun instagram @sandiuno untuk maju di Pilkada DKI Jakarta

2017?

C. Kajian Teori

1. Komunikasi

Secara terminologis, komunikasi merupakan sebuah proses penyampaian sebuah

pesan oleh seseorang kepada orang lain. Komunikasi tidak sekedar melibatkan dua

orang. Namun komunikasi juga sebuah hubungan sebuah kelompok, organisasi atau

masyarakat yang merespon dan membuat sebuah pesan antara satu sama lain agar

bisa beradaptasi dalam sebuah lingkungan.

9 Strömbäck, J & Kiosis, S, Political Public Relations: Old Practice, New Theory-Buildin. Public

Relations Jurnal Vol 7 No 4, 2013, 1-17.

Page 6: JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO … · JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO MELALUI AKUN INSTAGRAM @SANDIUNO (Studi Analisis Isi Taktik Impression Management

Kegiatan komunikasi pada dasarnya adalah aktifitas pertukaran ide atau gagasan.

Kegiatan komunikasi dipahami sebagai kegiatan penyampaian dan penerimaan pesan

atau ide dari satu pihak ke pihak lain, dengan tujuan untuk mencapai kesamaan

pandangan atas ide yang dipertukarkan tersebut.

Elemen-elemen yang terdapat dalam komunikasi adalah :

a. Komunikator : orang yang menyampaikan pesan

b. Pesan : ide atau informasi yang disampaikan

c. Media : sarana komunikasi

d. Noise : gangguan yang dapat mempengaruhi pesan

e. Komunikan : audience, pihak yang menerima pesan

f. Umpan balik : respon dari komunikan terhadap pesan yang

diterimanya.10

2. Komunikasi Massa

Komunikasi massa seperti yang dijelaskan dalam bukunya Pearce adalah: the

process by which a person, group of people or large organization creates a message

and transmits it through some type of medium to a large, anonyymous, heteregenous

audience.11

Bittner dalam bukunya juga mengatakan bahwa komunikasi massa merupakan

pesan yang dikomunikasikan melalui media massa ke sejumlah orang.12

Sehingga

walaupun komunikasi dilakukan melalui media massa namun hanya terdapat satu

orang saja yang menerima pesan, maka tidak dapat dikatakan sebagai komunikasi

massa.

3. Political Public Relation

Strömbäck and Kiosis menyebutkan bahwa public relation politic merupakan:

“the management process by which an organization or individual actor for

political purposes, through purposeful communication and action, seeks to

10

Marhaeni Fajar, Ilmu Komunikasi Teori & Praktik, Graha Ilmu,Yogyakarta, 2009, hlm. 27-28. 11

Pearce,KJ, Media and Mass Communication Theories, SAGE Publication, London, 2009 , hlm. 624. 12

Bittner dalam Ardianto, E.L, Komunikasi Massa: Suatu Pengantar, Rekatama Media, Bandung 2004,

hlm. 37.

Page 7: JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO … · JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO MELALUI AKUN INSTAGRAM @SANDIUNO (Studi Analisis Isi Taktik Impression Management

indfluence and to establish, build, and maintain befeicial relationships and

reputations with its key publics to help support its mission and achieve its

goals.13

4. New Media

New media atau media baru merupakan teknologi baru yang memberikan banyak

dampak pada manusia. Media baru memungkinkan kita mencari informasi melaui

suatu alat dnegan menggunakan jaringan.

James Murray mendefinisikan new media sebuah representasi medium baru

dalam bentuk medium digital.14

Kelahiran media baru ini tidak lepas dari munculnya

dari internet.

5. Instagram

Instagram pertama kali diluncurkan pada Oktober 2010 oleh Kevin Systrom dan

Mike Krieger sebagai penciptanya. Instagram merupakan aplikasi berbaagi foto

berbasis handphone smartphone seperti di Android dan Apple. Instagram bersaing

dengan beberapa aplikasi sejenis seperti Pinterest, Flickr, dan juga Tumblr.

Memasuki Desember akhir tahun 2010, Instagram tercatat memiliki 1 juta

pengguna.15

Setahun berikutnya pengguna Instagram melonjak sampai di angka 10

Juta pengguna pada September 2011.16

Kemudian setidaknya pada Juni 2016

pengguna akif Instagram diketahui sudah terdapat 600 juta pengguna terdaftar di

instagram.17

13

Strömbäck, J & Kiosis, S, Political Public Relations. Principles and Applications, Routledge, New

York, 2011 hlm. 21. 14

Yunus Syaibani, New Media, Teori dan Aplikasi, Lindu Pustaka, Surakarta, 2011, hlm. 6. 15

Instagram,The Instagram Community:One Million and Counting.

http://blog.instagram.com/post/8755444024/the-instagram-community-one-million-and-counting.

Diakses 20 Oktober 2016. 16

Instagram,The Instagram Community:Ten Million and Counting.

http://blog.instagram.com/post/8755444024/the-instagram-community-one-million-and-counting.

Diakses pada 20 Oktober 2016. 17

Instagram, Instagram Today: 500 Million Windows to The World.

http://blog.instagram.com/post/146255204757/160621-news. Diakses 20 Oktober 2016

Page 8: JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO … · JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO MELALUI AKUN INSTAGRAM @SANDIUNO (Studi Analisis Isi Taktik Impression Management

6. Impression Management (IM)

Impression management atau pengolahan kesan merupakan bagian dari teori

dramaturgi yang dikembangkan oleh Erving Goffman pada tahun 1959 dan dijelaskan

dalam bukunya berjudul The Presentation of Self in Everday Life. Perkembangan

teori ini sebenarnya sudah dari sejak tahun 1945 oleh Kennet Duva Burker yang

memperkenalkan konsep dramatisme untuk memahami fungsi sosial dari cara bahasa

dan drama sebagai sebuah pentas simbolik kata dan kehidupan sosial nyata seseorang.

7. Taktik Impression Management Jones & Pittman

Jones and Pittman mengembangkan klasifikasi dengan bertujuan untuk

menangkap prilaku pengolahan kesan yang luas dan yang telah diteliti pada penelitian

sebelum-sebelumnya. Mereka mengidentifikasi 5 kelas strategi pengolahan kesan

yang sering digunakan oleh banyak orang. Yaitu self-promotion, ingratiation,

exemplification, intimidation, dan supplication.18

a. Ingratiation

Jones mengatakan bahwa ingratiation sebagai “making salient one’s

most favorable characteristics” yaitu membuat salah satu karakteristik yang

paling menonjol untuk menciptakan kesan yang dapat disukai oleh semua

orang. . Hal hal seperti favor doing, self enchancement, other enchancement

dan opinion comfirmities bisa dilakukan.

b. Intimidation

Intimidation merupakan strategi yang “power-oriented”. Ada dua cara

yang biasa dilakukan melalui strategi ini yaitu:

Threats

Berupa ancaman baik itu dari lisan atau tulisan

18

Mark C Bolino, William H Turnley Measuring ,Impression management in Organizations: A Scale

Development Based on the Jones and Pittman Taxonomy, SAGE Publication, Organizational Research

Method, Vol 2 No 2, April 1999, 187-206.

Page 9: JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO … · JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO MELALUI AKUN INSTAGRAM @SANDIUNO (Studi Analisis Isi Taktik Impression Management

Anger

Aktor akan memperlihatkan kemarahannya melalui kata-kata, ekspresi

wajah ataupun sikap yang menunjukan ia sedang marah.

c. Supplication

Suplication biasanya disebut sebagai ‘jalan terakhir’ dalam strategi

impression management. Mereka melakukan strategi ini untuk mendapatkan

simpati dari target mereka dengan memperlihatkan kelemahan mereka

maupun merendah diri melalui kesederhanaan. Rosenfeld menyebut

supplication sebagai “the art of looking incompetent for the greater gain

without permanently damaging one’s reputation.”19

Hal-hal yang bisa dilakukan dengan strategi ini adalah:

Self Deprecation

Ia akan menunjukan dirinya bahwa ia sedang mengalami kesusahan

seakan-akan perlu dikasihani. Ia akan menunjukan bahwa dirinya lemah

dan tak berdaya atas kondisi yang ia alami.

Entreaties for help

Ia akan terang-terangan meminta bantuan.

d. Self Promotion

A Aktor menggunakan strategi untuk menciptakan kesan sebagai

seseorang yang kompeten.20

Menurut Jones & Pittman, klasifikasi stratgi

impression management, aktor menggunakan self promotion karena

kemampuannya ingin dilihat atau pencapainnya karena ingin dilihat sebagai

orang yang kompeten.

Ada cara lain untuk menunjukkannya ialah dengan melakukan: 19

McLane, Teryl A, From The Top: Impression Management Strategies And Organizational IdentityIn

Executive-authored Weblogs,Electronic Theses and Dissertations, University of Central

Florida,Florida, 2012, hlm. 30. 20

Ibid. hlm. 40.

Page 10: JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO … · JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO MELALUI AKUN INSTAGRAM @SANDIUNO (Studi Analisis Isi Taktik Impression Management

Performance claims

Dia akan melakukan pernyataan langsgun atas performa dan

kemampuannya. Seperti ia memuji dirinya sendiri.

Performance accounts

Dia akan menunjukkan hal-hal disekitarnya atau hasil usahnya untuk

mempromosikan kemampuannya atau halnya sebagai bentuk promosi

diri.

e. Exemplification

Strategi ini untuk menciptakan kesan bahwa aktor merupakan orang

yang memiliki moral tinggi. Aktor akan mencoba melakukan beberapa hal

seperti dedication, sacrifice, commitment dan moral worthiness.

Ada beberapa hal yang bisa dilakukan dengan strategi ini, yaitu:

Self Denial

Akan melakukan pengorbanan untuk sesuatu hal yang lebih besar.

Helping

Dia akan menunjukan kepedulian dengan menolong orang lain

Militancy

Dia akan berusaha membuat dirinya seakan-akan layak menjadi contoh

bagi semua orang, misalnya dengan mengujarkan opini atau membangun

image sebagai orang yang disegani.

8. Fotografi Sebagai Bahasa Visual

Slater mengatakan sebuah foto merupakan representational realism,

merepresentasikan kenyataan sosial untuk dihadirkan ke dalam publik.21

Milgram

berpendapat, “the official photograph is not only a reflection of the political reality,

but itself solidifies that reality and becomes an element in it”, selain merefleksikan

21

Don Slater, Photography and Modern Vision; The Spectacle of Natural Magic, Routledge, London,

1995. hlm . 222.

Page 11: JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO … · JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO MELALUI AKUN INSTAGRAM @SANDIUNO (Studi Analisis Isi Taktik Impression Management

realitas foto juga bisa memberikan efek pada sebuah realitas.22

Dalam kemajuan

modern, foto dimanfaatkan dalam menampilkan sebuah realitas.

9. Analisis Isi

Analisis isi dapat didefinisikan sebagai suatu teknik penelitian ilmiah yang

ditunjukan untuk mengetahui gambaran karakteristik isi dan menari inferensi dari

isi.23

Analisis isi ditujukan untuk menidentifikasi secara sitematis isi komunikasi

yang tampak (manifest), dan dilakukan secara objektif, valid, reliabel, dan dapat

direplikasi.24

D. Metode Penelitian

Dalam penelitian ini metode yang akan digunakan adalah metode penelitian

kuantitatif. Penelitian yang berjudul Studi Analisis Isi Impression Management

Sandiaga Uno melalui akun Instagram (@sandiuno) periode 21 Agustus 2016–21

Oktober 2016 nantinya akan mengukur taktik manajemen kesan pada akun Instagram

Sandiaga Uno menggunakan teori 5 klasifikasi taktik impression management Jones

& Pittman.

Populasi untuk penelitian ini adalah post foto Sandiaga Uno, yang ada di akun

resmi Instagram @Sandiuno. Peneliti memilih sampel foto pada periode 21 Agustus

2016–21 Oktober 2016 yaitu sebanyak 140 foto. Peneliti mengambil jangka waktu

tersebut karena pada tanggal 21 September adalah hari pendaftaran calon wakil

gubernur dan gubernur di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pilkada DKI Jakarta.

Sehingga penarikan sampel pada periode satu bulan sebelum pendaftaran dan satu

bulan sesudah pendaftaran.

Dalam penelitian ini yang disebut dokumentasi berupa unggahan foto milik

Sandiaga Uno di akun media sosial Instagram @sandiuno unggahan foto tersebut

dimasukkan ke dalam lembar koding yang dibuat berdasarkan kategori yang

22

Ibid, hlm. 210. 23

Eriyanto, Analisi Isi: Pengantar Metodologi untuk Penelitian Ilmu Komunikasi dan Ilmu-Ilmu sosial

Lainnya, Kencana Prenada Media Group, Jakarta 2011, hlm 15. 24

Ibid. hlm. 16

Page 12: JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO … · JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO MELALUI AKUN INSTAGRAM @SANDIUNO (Studi Analisis Isi Taktik Impression Management

ditetapkan pada tahap pembuatan alat ukur. Dalam penelitian ini yang disebut

dokumentasi berupa unggah foto milik Sandiaga Uno di akun media sosial Instagram

@sandiuno unggahan foto tersebut dimasukkan ke dalam lembar koding yang dibuat

berdasarkan kategori yang ditetapkan pada tahap pembuatan alat ukur.

Keseluruhan data yang diperoleh dan telah dikumpulkan, akan berdasarkan teori

yang telah dipaparkan sebelumnya. Data tersebut akan dideskripsikan dan

diinterpretasikan sehingga menghasilkan suatu pembahasan data yang bersifat

deskriptif.

Sebelumnya akan dilakukan uji validitas. Validitas merupakan suatu ukuran yang

menujukkan tingkat kevalidan suatu instrumen. Data dikatakan valid apabila

pertanyaan pada kuesioner mampu menjawab atau mengungkapkan suatu yang

diukur dari instrumen tersebut. Penelitian ini akan menggunakan face validity, yang

berasumsi bahwa apabila kategori yang disusun peneliti dalam penelitian ini telah

sesuai dan didefinisikan secara memuaskan serta prosedur analisis isi telah dijalankan

dengan sesuai, maka penelitian dapat dinyatakan valid.

Uji reliabilitas digunakan untuk mengukur ketepatan suatu instrumen jika

digunakan untuk objek penelitian yang sama, meski berkali-kali digunakan

mendapatkan hasil yang sama.

Dalam penelitian ini uji reliabilitas yang akan digunkan menggunakan rumus R.

Holsti yaitu:

𝐶𝑅 =2𝑀

𝑁1 + 𝑁2

Dimana:

CR : Coeficient Realiability.

M : Jumlah pertanyaan yang disetujui oleh pengkoding dan periset.

N1+N2 : Jumlah pertanyaan yang diberi kode oleh pengkoding dan periset.

Page 13: JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO … · JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO MELALUI AKUN INSTAGRAM @SANDIUNO (Studi Analisis Isi Taktik Impression Management

E. Sajian dan Analisis Data

Dari sebanyak 140 foto yang diunggah di Instagram miliknya yaitu

@sandiuno terlihat bahwa pemakian strategi ingratiation paling banyak digunakan

dengan total sebanyak 80 foto. Kemudian self promotion kedua terbanyak dengan 53

foto, exemplification 6 foto, supplication 1 foto dan intimidation di urutan terakhir

karena terlihat tidak menggunakan strategi ini sama sekali.

Taktik Impression

Managament

Subindikator Analisis

Jumlah Total Presentase

Ingratiation Favor Doing - Kunjungan ke....

- Menyapa warga....

- Selamat pagi...

- #TuntasIkhlas

37 80 57%

Self

Enchancement

- Aktvitas pagi favorit, lari

- Finish 10 KM dalam waktu 52 menit

- Kami berikhtiar mengubah Jakarta

18

Other

Enchancement

- Terima kasih sudah mengharumkan

nama Indonesia

- Para dosen ini membantu anak-anak

berkebutuhan khusus

- Terima kasih para warga....

9

Opinion

Comformities

- Pesan saya untuk masyarakat...

- Membangun iklim demokrasi yang

sejuk adalah prioritas utama

- Banjir di DKI dikarenakan..... Maka

diperlukan.....

14

Intimidation Threats - 0 0 0%

80

0

53

6 1

Ingratiation Intimidation Self Promotion Exemplification Supplication

Analisis Impression Management Tactic

Impression Management Tactic

Page 14: JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO … · JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO MELALUI AKUN INSTAGRAM @SANDIUNO (Studi Analisis Isi Taktik Impression Management

Anger - 0

Self Promotion Performance

Accounts

- Bersama dengan...(public figure)

- Silahturahmi bersama...

- Saya turut mengajak warga jakarta

untuk berlari

32 53 38%

Performance

Claims

- Menjadi narasumber di...

- Terima kasih atas penganugrahan...

- Membuat pelatihan ibu ibu...

- I am featured in Best Life Magazine

21

Exemplification Self Denial - Mundur sebagai ketua PRSI karna

tidak ingin mempolitisasi

- Mengundurkan diri dari sejumlah

perusahaan untuk fokus di politik

2 6 4.20%

Helping - Bagi-bagi susu bersama @tidarjatim

- Penyerahan Kurban di Masjid

- Membantu sebuah komunitas sosial

3

Millitancy - Turut berduka cita untuk musibah

banjir bandang dan longsor di Garut

#prayforgarut

1

Supplication Self

Depreciation

- Whenever you feel so #tired like

today, seneng kalo bisa #dipeluk

1 1 0.70

Entreaties for

help

- 0

Strategi ingratiation memang diketahui yang paling sering digunakan

dibandingkan dengan strategi lain. Hampir semua orang ingin disukai oleh orang lain.

Much of our social behaviour is shaped by a concern that others like us and attribute

to us such characteristic as warmth, humor, realibility, charm and physical

37 18 9 14

-10

40

90

140

Favor Doing SelfEnchancement

OtherEnchancement

OpinionComformities

Ingratiation

Page 15: JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO … · JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO MELALUI AKUN INSTAGRAM @SANDIUNO (Studi Analisis Isi Taktik Impression Management

attractiveness25

. Sandiaga Uno perlu mencitrakan dirinya sebaik mungkin agar dapat

disukai oleh semua pihak. Beberapa caranya adalah ia harus terlihat ramah di depan

orang dengan murah senyum, terlihat baik hati dengan berkunjung atau bahasa politik

sekarang blusukan ke beberapa daerah-daerah padat penduduk, bekas penggusuran

dan lain-lain.

Sedangkan self promotion wajar menjadi kedua terbanyak karena status

Sandiaga Uno yang maju di Pilkada DKI. Dia ingin mempelrihatkan bahwa dirinya

memiliki potensi untuk memimpin Jakarta. Sebelum masuk ke dalam politik,

Sandiaga Uno sudah dikenal terlebih dahulu sebagai pebisnis yang sukses. Ia ingin

memanfaatkan itu untuk menjadikan dirinya bisa dipercaya sebagai pemimpin Jakarta

juga.

Apa yang dia lakukan dengan strategi self promotion diharapkan bisa

memberikan efek kekaguman akan kompetensi yang dimiliki oleh Sandiaga Uno di

masyarakat. Sehingga masyarakat bisa mengetahui bahwa Sandiaga Uno memiliki

banyak prestasi dan memiliki potensi yang cukup untuk maju di Pilkada DKI Jakarta

2017.

25

Jones, E, Pittman, T, Toward a General Theory of Strategic Self Presentation, Lawrence Erlbaum Associates Publisher, London, 1982, Hlm. 242

32 21

-60

40

140

Performance Claims Performance Accounts

Self Promotion

2 3 1 0

50

100

Self Denial Helping Militancy

Exemplification

Page 16: JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO … · JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO MELALUI AKUN INSTAGRAM @SANDIUNO (Studi Analisis Isi Taktik Impression Management

Dalam perjalanannya menuju Pilkada DKI Jakarta 2017, Sandiaga Uno

seringkali mendapatkan kritik karena dirinya menjabat sebagai direktur di perusahaan

miliknya dan juga menjadi ketua Parsi. Sandiaga Uno harus memilih. Dia akhirnya

memilih untuk mundur dari jabatan-jabatan tersebut. Ia memanfaatkan momen ini

dan menggunakan strategi exemplification dengan cara self denial. Dimana dia

terlihat rela berkorban untuk sebuah kebaikan yang lebih besar. Ditunjukkan dalam

salah satu postingannya dan mengatakan bahwa ia mundur dari jabatan-jabatan itu

untuk fokus maju ke Pilkada DKI Jakarta 2017.

Untuk strategi supplication, Sandiaga Uno menggunakannya sekali dalam

postingannya di instagram. Supplication sendiri dikenal sebagai strategi terakhir

karena strategi ini menggunakan cara dengan memperlihatkan sisi lemah dari pelaku..

Strategi suplication juga merupakan kebalikannya dari strategi self promotion dimana

dia memamerkan kemampuan dan prestasinya. Karna itu strategi self promotion lebih

menonjol dibandingkan supplication.

Sedangkan untuk strategi intimidation, Sandiaga Uno tidak menggunakannya

sama sekali. Strategi ini terlalu beresiko untuk seseorang yang namanya belum begitu

dikenal oleh orang banyak. The intimidator advertises his availale power to create

pain, disxomfort, or all kinds of psychic costs26

F. Kesimpulan dan Saran

Sandiaga Uno tidak memiliki kesan kuat sebagai seseorang yang akan maju ke

Pilkada DKI Jakarta 2017. Jika dilihat secara keseluruhan Sandiaga Uno masih

bermain aman dengan menggunakan cara favor doing. Dimana dirinya terlihat baik

26

Op. Cit. hlm. 19

1 0

-60

140

Self Deprecation Entreaties for Help

Supplication

Page 17: JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO … · JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO MELALUI AKUN INSTAGRAM @SANDIUNO (Studi Analisis Isi Taktik Impression Management

hati dan ramah. Kegiatan menyapa warga sering dilakukannya bahkan pada saat masa

kampanye belum dimulai. Sandiaga Uno tidak menonjolkan sisi dirinya yang lain dan

memainkan strategi pengolahan kesan ingratiation seperti opinion comformities atau

other enchancement lebih banyak dan efektif.

Penelitian Online Impression Management Dalam Facebook Capres RI Pemilu

2014 oleh Marsefio juga mendapati para capres masih lebih banyak bermain aman

dalam politik pencitraan dan tidak memiliki tema tertentu yang menguatkan salah

satu nilai atau sisi dari capres itu sendiri. Alhasil dalam penelitian comparative

tersebut mendapati keseluruhan capres tidak jauh berbeda cara pengolahan kesan

yang dilakukan antara satu dengan yang lainnya. Bahkan didapati salah satu capres

menggunakan keseluruhan strategi secara merata. Perlu dipertanyakan maksud dan

tujuan menjadi capres secara jelas yang diaplikasikan dalam pengolahan kesan.

Maka tidak heran jika seseorang yang hanya mengikuti Pilkada juga akan

memilih bermain aman, apalagi jika dilihat dari kondisi awal nama Sandiaga Uno

belum banyak terdengar sebelumnya. Namun akan lebih baik lagi jika Sandiaga Uno

memperkuat bagian self promotion. Dimana dirinya memperlihatkan kompetensinya

sebagai seorang yang pernah terjun ke dunia bisnis dan masuk ke dunia politik.

Strategi self promotion juga mampu menguatkan visi misi pasangan Anies-Sandi

dimana salah satunya berfokus pada wirausaha.

Page 18: JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO … · JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO MELALUI AKUN INSTAGRAM @SANDIUNO (Studi Analisis Isi Taktik Impression Management

Daftar Pustaka

Cangara, Hafied. 2006. Pengantar Ilmu Komunikasi. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.

Fajar, Marhaeni. 2009. Ilmu Komunikasi Teori & Praktik. Yogyakarta: Graha Ilmu

Fajrina, Hani Nur. Ada 22 Juta Pengguna Aktif Instagram dari Indonesia. 27 Juni 2016. 3

Januari 2017. <//www.cnnindonesia.com/teknologi/20160623112758-185-

140353/ada-22-juta-pengguna-aktif-instagram-dari-indonesia/>.

Instagram. A Quick Walk Through Our History as Company. n.d. 2016 Oktober 2016.

<https://www.instagram.com/press/>.

—. Instagram Today: 500 Million Windows to The World. 21 Juni 2016. 20 Oktober 2016.

<http://blog.instagram.com/post/146255204757/160621-news>.

Jones, E, Pittman, T. 1982. Toward a General Theory of Strategic Self Presentation. London:

Lawrence Erlbaum Associates Publisher.

Jones, Edward E. 1964. Ingratiation: A Social Psychological Analysis. New York: Appleton

Century Crofts.

Leary, M. R & Kowalski, R. M. "Impression management: A literature review and two

component model." Psychological Bulletin Vol.107 No.1 (1990): 34-47.

McLane, Teryl A. " From The Top: Impression Management Strategies And Organizational

Identity Executive-authored Weblog." Electronic Theses and Dissertations (2012): 1-

93.

Merta, Putu. Sandiaga Uno Mengaku Terinspirasi Cara dan Gaya Jokowi. 9 Oktober 2016.

20 Desember 2016. <http://pilkada.liputan6.com/read/2621524/sandiaga-uno-

mengaku-terinspirasi-cara-dan-gaya-jokowi>.

Mufid, Muhammad. 2009. Etika dan Filsafat Komunikasi. Jakarta: Kencana.

Pearce, KJ. 2009. Media and Mass Communication Theories. London: SAGE Publication.

Prastiwi, Devira. Sandiaga Uno Malu, Belum Lulus S3 Tapi Dapat Gelar Profesor. 2

Oktober 2016. 20 Desember 2016.

<http://pilkada.liputan6.com/read/2616093/sandiaga-uno-malu-belum-lulus-s3-tapi-

dapat-gelar-profesor>.

Strцmbдck, J & Kiosis, S. 2011. Political Public Relations. Principles and Applications.

New York: Routledge.

—. "Political Public Relations: Old Practice, New Theory-Building." Public Relations Jurnal

Vol 7 No 4 (2013): 1-17.

Syaibani, Yunus Ahmad. 2011. New Media, Teori dan Aplikasi. Surakarta: Lindu Pustaka.

Page 19: JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO … · JURNAL TAKTIK IMPRESSION MANAGEMENT SANDIAGA UNO MELALUI AKUN INSTAGRAM @SANDIUNO (Studi Analisis Isi Taktik Impression Management

Taufiqurrohman. Sandiaga Uno Menimba Ilmu ke Bupati Batang Yoyok Riyo. 23 Agustus

2016. 20 Desember 2016.

<Sudibyo,http://pilkada.liputan6.com/read/2584028/sandiaga-uno-menimba-ilmu-ke-

bupati-batang-yoyok-riyo-sudibyo.>.

Wiryanto. 2004. Teori Komunikasi Massa. Jakarta: PT Grasindo