Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

28
www.jambi-independent.co.id ECERAN: Rp. 3.500,- Provinsi Jambi Penghasil Karet Terbesar Kedua di Indonesia (data Pemprov Jambi, 2007) SENIN, 23 MARET 2009 8 26 RABIUL AWAL 1430 H Lumpuhkan Perampok, Sulaiman “Sopir Pemberani” Jadi Pahlawan Warga Kota Mengejar Pelaku karena Sungkan dengan Majikan Sulaiman, sopir yang membuat dua perampok uang majikannya Rp 130 juta tersungkur tewas, kemarin mendapat penghargaan dari kepoli- sian. Dia dianggap sebagai sosok yang berani melawan penjahat yang selama ini meresahkan warga kota. EDWARD DESNAMORA, Palembang baca Mengejar hal 2 JADI PAHLAWAN: Sulaiman me- nerima piagam dan santunan dari Kapolda Sumsel. KRIS SAMIAJI/SUMATERA EKSPRES/JPNN Kalla Minta Golkar Seperti LSM Caleg Lebih Individualis Kampanye di Jambi, Kalla Dilapori Amukan Harimau JAMBI - Ketua Umum DPP Partai Golkar Jusuf Kalla meminta kader partainya tidak hanya aktif berpartai ketika menjelang pemilu dan pilkada. Kader Golkar harus berperan sebagai lembaga swadaya masyarakat (LSM) pada hari-hari nonpemilu. “Partai tidak boleh aktif hanya sekali lima tahun. Kantor partai harus menjadi rumah rakyat, tempat mereka mengadu kenapa rumah saya kebanjiran, kenapa saya belum punya pekerjaan,” ujar kalla ketika meresmikan Kantor DPD I Partai Golkar Jambi di Kota Jambi, kemarin (22/3). Menurut dia, peran partai pada dasarnya sama dengan LSM, yakni memberikan advokasi pada masalah- masalah yang dihadapi masyarakat. Masalah tersebut akan disuarakan Fraksi Partai Golkar di DPR/DPRD dan menjadi bahan perencanaan pembangunan oleh eksekutif. Mulai Ngos-ngosan, Anggap Rapat Umum Tak Efektif SITI M, Jambi PERGERAKAN para kader parpol calon legislatif (caleg) dalam kampa- nye Pemilu 2009 di Jambi terkesan lebih individualis. Mereka lebih mementingkan keterpilihan diri sendiri ketimbang partai. Na- mun biaya yang mereka keluarkan juga tidak sedikit. Banyaknya caleg yang memilih kampanye individu tak pelak membuat kampanye pengerahan massa atau rapat umum kurang bergairah. Sepanjang pekan lalu, sampai Minggu (22/3) kemarin, dari 23 parpol yang dijatah kam- panye terbuka lewat rapat umum di Kota Jambi, hanya empat par- pol yang memanfaatkannya. Empat parpol itu adalah Partai Kedaulatan, Partai Demokrasi Pembaharuan (PDP), Partai Pengusaha Pe- kerja Indonesia (PPPI), dan Partai Golkar. Partai Kedaulatan dan PPPI mengerahkan massanya di GOR Kotabaru dan PDP di Mayang. Sedan- gkan Golkar menggelar- nya di pelataran parkir Stadion Tri Lomba Juang (KONI). Komite Aksi Merebut Uang Kembali KETIKA ke Singapura ke- marin, saya mencatat dua peris- tiwa menarik yang terkait krisis eko- nomi dunia seka- rang. Yang pertama mengenai aksi para pembeli minibond. Yang kedua men- genai dikaitkannya gaji pegawai negeri dengan krisis eko- nomi. Mengenai mini- bond , aksi itulah yang bisa menjadi harapan baru bagi orang-orang Indonesia yang uangnya amblas di Singapura. Terutama mereka yang menem- patkan uangnya dalam bentuk minibond. “Kami berharap te- man-teman dari In- donesia bergabung bersama kami untuk meminta uang itu kembali,” ujar Steve Yap kepada saya. “Uang keluarga saya sendiri lebih Rp 2 miliar terbelit di situ,” ujar Steve, yang dua tahun lalu pensiun dari perusa- haan asing di Singa- pura. Menurut Steve (55), tercatat 8.000 orang yang menempatkan uangnya di minibond. baca Komite hal 2 baca Kalla hal 2 baca Caleg hal 2 SEPERTI LSM EDDY JUNAEDY/JAMBI INDEPENDENT Ketua Umum Partai Golkar Jusuf Kalla dan Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Jambi Zoerman Manap saat kampanye akbar di Jambi kemarin (22/3).

description

ePaper Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

Transcript of Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

Page 1: Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

www.jambi-independent.co.id ECERAN: Rp. 3.500,- Provinsi Jambi Penghasil Karet Terbesar Kedua di Indonesia (data Pemprov Jambi, 2007)

senIn, 23 maReT 2009

8

26 RabIul awal 1430 H

Lumpuhkan Perampok, Sulaiman “Sopir Pemberani” Jadi Pahlawan Warga Kota

Mengejar Pelaku karena Sungkan dengan Majikan sulaiman, sopir yang membuat dua

perampok uang majikannya Rp 130 juta tersungkur tewas, kemarin mendapat penghargaan dari kepoli-

sian. Dia dianggap sebagai sosok yang berani melawan penjahat yang selama ini meresahkan warga kota.

eDwaRD DesnamORa, Palembang

baca mengejar hal 2

JaDI PaHlawan: sulaiman me-nerima piagam dan santunan dari Kapolda sumsel.

KR

Is s

am

IaJI

/su

ma

TeR

a e

KsP

Res

/JPn

n

Kalla Minta Golkar Seperti LSM

Caleg Lebih Individualis

Kampanye di Jambi, Kalla Dilapori Amukan Harimau

JAMBI - Ketua Umum DPP Partai Golkar Jusuf Kalla meminta kader partainya tidak hanya aktif berpartai ketika menjelang pemilu dan pilkada.

Kader Golkar harus berperan sebagai lembaga swadaya masyarakat (LSM) pada hari-hari nonpemilu.

“Partai tidak boleh aktif hanya sekali lima tahun. Kantor partai harus menjadi rumah rakyat, tempat mereka mengadu kenapa rumah saya kebanjiran, kenapa saya belum punya pekerjaan,” ujar kalla ketika meresmikan Kantor DPD I Partai Golkar Jambi di Kota Jambi,

kemarin (22/3). Menurut dia, peran partai pada

dasarnya sama dengan LSM, yakni memberikan advokasi pada masalah-masalah yang dihadapi masyarakat. Masalah tersebut akan disuarakan Fraksi Partai Golkar di DPR/DPRD dan menjadi bahan perencanaan pembangunan oleh eksekutif.

Mulai Ngos-ngosan, Anggap Rapat Umum Tak Efektif

sITI m, Jambi

PERGERAKAN para kader parpol calon legislatif (caleg) dalam kampa-nye Pemilu 2009 di Jambi terkesan lebih individualis. Mereka lebih mementingkan keterpilihan diri sendiri ketimbang partai. Na-mun biaya yang mereka keluarkan juga tidak sedikit.

Banyaknya caleg yang memilih kampanye individu tak pelak

membuat kampanye pengerahan massa atau rapat umum kurang bergairah. Sepanjang pekan lalu, sampai Minggu (22/3) kemarin, dari 23 parpol yang dijatah kam-panye terbuka lewat rapat umum di Kota Jambi, hanya empat par-pol yang memanfaatkannya.

Empat parpol itu adalah Partai Kedaulatan, Partai Demokrasi

Pembaharuan (PDP), Partai Pengusaha Pe-kerja Indonesia (PPPI), dan Partai Golkar. Partai Kedaulatan dan PPPI mengerahkan massanya di GOR Kotabaru dan PDP di Mayang. Sedan-gkan Golkar menggelar-nya di pelataran parkir Stadion Tri Lomba

Juang (KONI).

Komite Aksi Merebut Uang Kembali

KEtIKA ke Singapura ke-marin, saya mencatat dua peris-tiwa menarik yang terkait krisis eko-nomi dunia seka-rang. Yang pertama mengenai aksi para pembeli minibond. Yang kedua men-genai dikaitkannya gaji pegawai negeri dengan krisis eko-nomi.

Mengenai mini-bond, aksi itulah yang bisa menjadi harapan baru bagi orang-orang Indonesia yang uangnya amblas di Singapura. Terutama mereka yang menem-

patkan uangnya dalam bentuk minibond. “Kami berharap te-

man-teman dari In-donesia bergabung bersama kami untuk meminta uang itu kembali,” ujar Steve Yap kepada saya. “Uang keluarga saya sendiri lebih Rp 2 miliar terbelit di situ,” ujar Steve, yang dua tahun lalu pensiun dari perusa-haan asing di Singa-

pura. Menurut Steve (55), tercatat 8.000 orang yang menempatkan uangnya di minibond.

baca Komite hal 2baca Kalla hal 2

baca Caleg hal 2

seperti lsmeDDY JunaeDY/JambI InDePenDenT

Ketua umum Partai Golkar Jusuf Kalla dan Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Jambi Zoerman manap saat kampanye akbar di Jambi kemarin (22/3).

Page 2: Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

senin, 23 maret 2009 Jambi Independent

SEHARI setelah mobil Toyota Rush yang dikendarai tergul-ing saat mengejar perampok, kesehatan Sulaiman kemarin berangsur membaik. Hanya saja kelopak mata kiri Sulai-man belum bisa terbuka secara normal. Luka-luka goresan di atas alis mata kanan juga masih terbungkus perban. Sedangkan luka-luka lecet di pergelangan kaki dan jempol kaki kiri mulai mengering.

Sopir pemberani berusia 36 tahun itu dirawat di lantai I, kamar E8, Ruang Elizabeth, Rumah Sakit Charitas, Palembang. Saat ditemui kemarin (21/3) sekitar pukul 11.30 WIB, badan sebelah kiri memang belum bisa digerak-kan secara normal. Menuruti an-juran dokter, Sulaiman memang harus dalam posisi setengah terbaring menghadap kanan.

Yang juga membuat laki-laki warga Kelurahan Lima Ulu, Kecamatan SU I, itu bersyukur, kemarin, baik istrinya, Meri (34) maupun anak semata wayang mereka, Dinda, siswi kelas VI madrasah ibtidaiyah (MI), setia menjaga di rumah sakit. “Saya bersyukur bisa selamat,” kata Sulaiman yang sempat pingsan setelah mobilnya terguling.

Bukan hanya itu. Sekitar 10 menit mengejar perampok, Sulai-man beberapa kali ditembaki per-ampok. Untung dia bisa meng-hindar dengan menyembunyikan wajahnya di balik dashboard.

Sambil berbaring, Sulaiman kemarin sudah bisa menceritakan peristiwa yang dia alami. Jumat (20/3) sekitar pukul 11.00 WIB, Sulaiman bersama H Martono, sang majikan di CV Muara Kelingi, mengambil uang di sebuah bank di kawasan Jalan Jenderal Sudirman. Setelah itu mereka kembali ke rumah Mar-tono, Jalan Raya Bukit Sejahtera, Palembang.

Sebelum kembali ke rumah Martono, Sulaiman mengaku telah dibuntuti kedua pelaku yang mengendarai sepeda motor. “Saya memang sudah curiga. (Saat membuntuti) pelaku sem-pat menghilang. Tapi saat tiba di gerbang masuk perumahan, kami bertemu lagi dengan mereka,” tutur Sulaiman.

Sesuai rencana, uang itu akan dibawa Sulaiman untuk pem-bayaran ke rekanan bisnis sang majikan. Sekitar pukul 13.00, hanya beberapa saat setelah

salat Jumat, Sulaiman menstarter kendaraannya. Belum sempat menjalankan mobil, tiba-tiba ada orang datang dan menggedor jendela kaca sopir. “Dia men-odongkan senjata dan meminta saya menyerahkan tas berisi uang tunai Rp 130 juta yang saya bawa,” ujar Sulaiman.

Diancam akan ditembak, Su-laiman menyerahkan tas itu. Kedua pelaku, belakangan dik-etahui bernama Joko Saryono (38) dan Rahmat Hidayat (31), yang mengendarai sepeda mo-tor Yamaha Jupiter, langsung tancap gas. “Tapi setelah duit itu saya serahkan, saya putar balik mobil, mengejar kedua pelaku sambil membunyikan klakson,” katanya. Dia merasa tak enak dengan majikan jika tak berusaha mengejar perampok tersebut.

Sekitar 10 menit Sulaiman mengejar dua pelaku di areal jalan kompleks perumahan itu. Di depan Masjid Baiturahman, Rahmat yang membawa senjata api sempat tiga kali menem-bak Sulaiman. “Saya mengelak dengan menundukkan kepala di bawah dashboard,” ujarnya.

Sulaiman berhasil menghindari tembakan. Namun sebuah tem-bakan yang dilepas perampok mengenai roda depan kanan mobil Rush bernopol BG 1456 MH yang dikendarainya. Mobil akhirnya oleng dan menabrak motor yang dikendarai peram-pok. Joko yang membawa sepeda motor tewas di tempat kejadian. Sedangkan Rahmat yang dibon-ceng sempat dihakimi massa dan tewas dalam perjalanan ke rumah sakit.

Tabrakan itu juga mengakibat-kan isi tas, uang pecahan Rp 100 ribu senilai Rp 130 juta, yang dipegang Rahmat berhamburan. Kontan warga yang datang ikut memunguti uang pecahan seratus ribu rupiah yang berserakan di jalan. Polisi yang tiba sekitar 15 menit setelah kejadian menyita senjata api pelaku (standar polisi jenis revolver dengan seri BNK 79xx SNC 38 mm). Selain itu, uang rampokan yang sempat dipunguti warga dikumpulkan kembali. Namun yang terkumpul hanya Rp 73 juta. Sisanya, Rp 57 juta, raib.

Sulaiman sempat khawatir langkahnya “menabrakkan” mobilnya yang menyebabkan dua perampok tewas itu akan membuat dia dipidanakan. Na-

mun kekhawatiran itu sirna ke-marin. Itu terjadi setelah Kapolda Sumsel Irjen Pol Drs H Sisno Adinoto MM malah memberi-kan tanda penghargaan kepada Sulaiman.

Sekitar pukul 11.00 WIB, Ka-bid Humas Kombespol Abdul Gofur memberikan langsung piagam penghargaan dan santu-nan kepada Sulaiman di tempat perawatan. Polisi menghargai keberanian Sulaiman melawan dan melumpuhkan pelaku pencu-rian dan kekerasan (perampokan) atas dirinya. “Penghargaan ini sebagai bentuk wujud kepedu-lian dan keberanian masyarakat dalam memerangi segala tin-dak kriminalitas,” kata Abdul Ghofur.

Kapoltabes Palembang Kombe-spol Drs Luki Hermawan MSi menyatakan, kedua pelaku, Joko Saryono dan Rahmat Hidayat, selama ini diduga geng berbagai tindak kriminal yang meresahkan warga Palembang, misalnya aksi penjambretan di depan RM Pon-dok Charlie 5 di Jalan A Rozak. Saat itu yang menjadi korban adalah seorang ibu, anggota Bhayangkari. “Ini kami ketahui dari keterangan saksi mata yang menyebutkan ciri-ciri pelaku yang sama,” kata Luki.

Selain itu, kata Luki, kedua ter-sangka yang tewas itu dikaitkan dengan penemuan selongsong peluru di Kompleks Perumahan Bukit Sejahtera, Blok AF 18, Palembang. “Itu sedang kami teliti lebih lanjut,” ujar Luki.

Ditemui secara terpisah, Meri (34), istri Sulaiman yang sehari-hari sebagai ibu rumah tangga, menyatakan bersyukur suaminya selamat dalam musibah tersebut. Suaminya, kata dia, sudah 15 tahun bekerja sebagai sopir dan dianggap seperti anggota kelu-arga sendiri oleh H Martono.

“Terima kasih, Bapak Kapolda Sumsel yang telah memberi-kan penghargaan kepada suami saya,” kata Meri.

Selain piagam penghargaan, Meri kemarin menerima ban-tuan uang. Meski tak disebutkan nilainya, uang itu sangat berharga bagi keluarga sederhana tersebut. Terutama saat Sulaiman, sang kepala keluarga, sedang sakit dan tidak bisa mencari nafkah. (Hattadi ikut memperkaya laporan ini)

“Jangan terjadi setelah pemilu atau pilkada, kantor Golkar kem-bali sepi. Kantor Golkar harus menjadi menjadi kantor LSM dan kantor sosial. Jadi, kalau ada masalah di daerah, masalah guru yang honornya tidak lancar, masalah kesehatan tidak ada jaminan, bisa segera diatasi,” jelasnya.

Kantor-kantor Golkar juga didorong terus melakukan keg-iatan sosial, seperti pengobatan masal gratis, sunat gratis, pela-tihan keterampilan bekerja sama dengan perusahaan dan instansi pemerintah, serta kantor tanggap darurat bencana alam. “Dengan demikian, fungsi partai dapat dirasakan masyarakat setiap hari. Jangan masyarakat merasa partai hanya terdengar suaranya setiap lima tahun sekali,” katanya.

Kantor DPD I Partai Golkar Jambi berdiri di atas lahan seluas 800 meter persegi dengan nilai bangunan Rp 3 miliar di Jalan Cut Meutia No 3, Jambi. Dana pembangunannya berasal dari se-jumlah sumbangan, di antaranya bantuan dari Jusuf Kalla Rp 200 juta dan Sri Sultan Hamengkubu-wono X Rp 119 juta.

Di Jambi, Kalla kemarin juga tampil sebagai juru kampa-nye yang digelar di pelataran parkir Stadion Tri Lomba Juang (KONI). Di Bumi Sepucuk Jambi Sembilan Lurah, Kalla menyatakan bahwa kemenangan

Golkar pada pemilu legislatif 9 April 2009 akan mengantarkan-nya naik menjadi calon presiden pada pemilu presiden.

“Golkar harus menang,” ujarnya pada kampanye akbar di pelataran parkir Stadion Tri Lomba Juang (KONI) Kota Jambi, kemarin. Kalla, yang merupakan Wakil Presiden RI itu, muncul di panggung kampanye sekitar pukul 10.30, bersama istrinya, Mufidah Yusuf Kalla, serta sejumlah pengurus DPP Golkar. Tak ketinggalan Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Jambi Zoerman Manap.

Seperti pada kampanye di daerah lain, di Jambi, JK kem-bali mengingatkan bahwa kes-uksesan pemerintah saat ini tak lepas dari Golkar. Menurut dia, seluruh keberhasilan pemerin-tahan saat ini merupakan hasil pekerjaan kader partainya, baik di kabinet maupun di legislatif. Tanpa dukungan Beringin, tidak akan ada program yang dapat dilaksanakan dengan baik oleh pemerintah.

Selain itu, Kalla juga men-gatakan, rasa keamanan dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa juga tidak terlepas dari kontribusi Partai Golkar. “Apa yang kita lakukan semuanya berdasarkan kepentingan rakyat, sesuai motto Golkar, yakni lebih cepat dan lebih baik,” ujarnya.

Kalla juga berjanji pening-

katan kesejahtaraan maupun peningkatan kualitas pendidikan tetap menjadi komitmen Golkar. Anggaran pendidikan saat ini sudah mencapai 20 persen dari APBN. “Pembangunan jalan, in-frastruktur lainnya, tetap menjadi perhatian kita. Makanya kader Golkar yang duduk di legislatif maupun eksekutif harus berjuang untuk kepentingan masyarakat banyak,” pintanya.

Sementara itu, Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Jambi Zoerman Manap berjanji, seb-agai partai besar, pihaknya tetap akan memprioritaskan aspirasi masyarakat Jambi. “Masyarakat Jambi saat ini sedang mengi-dam-idamkan perubahan, dan kita sudah berkomitmen dari awal untuk tetap melakukan perubahan di daerah yang kita cintai ini,” ujarnya.

Dalam kampanye kemarin, Kalla juga mengundang sejumlah kadernya naik ke panggung untuk mendengar aspirasi. Seorang perajin batubata mengeluhkan harga beras yang mahal. Dia meminta Golkar menurunkan harga beras bila menang dalam Pemilu. “Saya sudah sebelas tahun membuat batubata, peng-hasilan pas-pasan. Jadi saya minta harga beras lebih murah lagi,” ujarnya.

Menurut Kalla, harga beras yang terlalu murah juga tidak baik bagi rakyat karena akan

membuat petani tetap miskin. “Jadi, pendapatan rakyat yang harus ditingkatkan supaya harga beras berapa pun mampu beli. Kalau Golkar menang, kita ban-gun infrastruktur. Jadi batubata makin laku,” katanya.

Indonesia, kata Kalla, memiliki semua syarat menjadi negara maju. Negeri ini hanya mem-butuhkan pemerintah yang cepat mengambil keputusan jitu dan bebas korupsi.

Kalla juga dilapori warga tentang sejumlah kasus men-gamuknya harimau sehingga menimbulkan korban jiwa. Kalla manggut-manggut mendengar laporan itu. Dia menjanjikan berbicara dengan Menteri Kehu-tanan agar merelokasi harimau ke hutan yang masih alami.

“Harimau itu marah karena lingkungan rusak. Karena itu, marahi orang yang potong hutan tanpa izin. Kalau ada yang bakar hutan, lapor ke polisi supaya ditangkap,” tegasnya.

Seperti diberitakan, sembilan warga tewas diterkam harimau di berbagai tempat di Muaro-jambi, dekat perbatasan dengan Tanjab Timur dan batas Jambi-Sumsel. Berbagai kalangan me-nilai, mengamuknya raja hutan itu disebabkan terganggunya habitat mereka oleh aksi illegal logging.(roz/jpnn)

“Keempat partai itu pun meng-gelar rapat umum gabungan kota dan provinsi. Golkar malah bergabung dengan pusat,” ujar Koordinator Pokja Kampanye KPUD Kota Jambi Ferry Pray-itno kepada Jambi Independent kemarin. Kampanye pengerahan massa itu pun tampak tak seme-riah Pemilu 2004.

Memang tidak adanya pengera-han massa itu tidak dapat di-katakan sebagai tak ada kampa-nye. Menurut Ferry, parpol-par-pol yang tak tampil dengan rapat umum tetap mengampanyekan diri. Bentuknya bisa berupa so-sialisasi cara mencoblos sampai ke penyerahan bantuan.

Ketua DPD PDIP Perjuangan Provinsi Jambi Irsyal Yunus menyatakan, kampanye dengan rapat umum massal kini kurang efektif. Dengan sistem baru, yakni mendulukan caleg suara terbanyak untuk duduk di lem-baga legislatif, cara lebih efektif adalah face to face (tatap muka) caleg dengan calon pemilih.

Setali tiga uang dengan Irsal, Wakil Ketua DPW PPP Provinsi Jambi A Khoiri berpendapat, datang langsung ke kantung suara lebih efektif ketimbang mengajak massa berkumpul di suatu lapangan terbuka.

Andi Rudi, caleg DPR RI dari Partai Barisan Nasional, bah-kan menekankan bahwa rapat umum pemborosan. “Lebih efektif jika langsung ke masyara-kat,” jelasnya. Namun partainya tetap mengagendakan kampanye pengerahan massa itu.

Yang berpendapat berbeda adalah Ketua DPW PKS Provinsi

Jambi Henri Masyhur. Menu-rutnya, rapat umum merupakan indikator apakah partai me-miliki basis massa atau tidak. “Yang menganggap pengerahan massa tidak efektif adalah partai yang tidak memiliki basis riil,” ujarnya.

Karena itu, kata Henri, PKS tetap memilih cara berkampanye seperti itu. Caleg-caleg PKS memang masih menonjolkan kampanye bersama ketimbang individu. Itu juga terlihat dari banyaknya caleg PKS yang memanfaatkan satu baliho untuk kampanye bersama.

Pengamat hukum dan politik dari Universitas Jambi, Dasril Rajab, menilai bahwa sistem suara terbanyak memang mendo-rong caleg lebih mementingkan sosialisasi diri sendiri. Alasan itu cukup logis.

Dengan kampanye sendiri, caleg bisa menentukan sasaran sendiri, misalnya berdasarkan ba-sis massa atau daerah pemilihan (dapil). “Kan tidak menguntung-kan kalau harus mengikuti partai berkampanye di dapil orang lain,” katanya.

“Memang cenderung mement-ingkan diri sendiri. Tapi memang diminta seperti itu karena suara yang didapatkan kan juga untuk partai pada akhirnya,” tam-bahnya lagi. Lagi pula, lanjutnya, animo masyarakat untuk meng-hadiri rapat umum kini menurun drastis. “Kalau dulu kalangan PNS yang paling banyak ikut, sekarang tidak,” tambahnya.

Hal lain yang membuat gen-carnya kampanye individu ketimbang kampanye bersama

adalah dana. “Untuk kampanye rapat umum banyak cost yang dibutuhkan, seperti sewa tem-pat dan pengerahan massa,” ujarnya.

Menurut Irsal Yunus, kampa-nye individualis juga menguras kantong para caleg. Karena itu dia menyarankan para caleg mengatur napas sebaik mungkin agar tak ngos-ngosan.

A Khoiri mengakui repotnya mencari dana kampanye. “Yang bermodal besar saja ngeluh. Apalagi bermodal pas-pasan seperti saya,” ujar caleg Provinsi Jambi itu. Namun, kata dia, itulah konsekuensi dari sistem suara terbanyak bagi individu caleg.

Risna Haryanti, caleg DPRD Provinsi Jambi dapil Bungo-Tebo, menyatakan bahwa uang yang dipakainya untuk berkam-panye individu sejauh ini cukup besar. “Bisa untuk beli satu Toyota Land Cruiser,” kata kader PAN tersebut.

Henri Masyhur yakin secara keseluruhan caleg partainya tak akan kelabakan dalam hal dana karena mereka bergerak bersama. “Kita bergerak berdasarkan garis partai. Soal dana, kita kombina-sikan kas partai dan kas caleg itu sendiri,” jelasnya.

Pengamat politik dari IAIN STS Jambi, As’ad Isma, menilai bahwa besarnya biaya politik membuat kampanye di tengah masyarakat mulai meredup. Apa-lagi banyak caleg yang memulai sosialisasi lebih awal sehingga mulai kehabisan “peluru”. Pada-hal masa kampanye pada Pemilu 2009 cukup panjang dibanding-kan Pemilu 2004.(*)

Banyak juga yang dari Suraba-ya, Jakarta, dan kota-kota lain di Indonesia. Steve dan teman-teman Singapuranya sudah membentuk komite aksi untuk mengurus investasi mereka di perusahaan derivatif itu. “Asal kita kompak, harapan untuk meraih uang itu sangat besar. Di Hongkong sudah berhasil,” katanya.

Steve juga sudah memasang iklan di harian berbahasa Man-darin, Guo Ji Ribao (Jawa Pos Group), di Jakarta pekan lalu. “Kami berharap kalau sudah terkumpul 1.000 orang, baru komite mulai memasukkan klaim dan langkah hukum lainnya,” ujar Steve. Untuk itu sebuah pertemuan investor minibond sudah dilaksanakan awal bulan tadi. Sebuah pertemuan lagi akan dilakukan sebelum akhir bulan ini.

Di antara 8.000 investor mini-bond tersebut, sudah sekitar 4.000 orang yang melakukan klaim. Tapi tidak ada yang teror-ganisasi sehingga tidak berhasil. Kalau toh ada yang mendapatkan kembali uangnya, mereka hany-alah orang-orang yang diang-gap sangat miskin dengan nilai investasi yang kecil.

Minibond (lihat buku saya yang berjudul Kentut Model Ekonomi) ternyata sebenarnya bukanlah sebuah bond. Minibond ternyata produk derivatif yang dike-luarkan PT Minibond, sebuah perusahaan dengan modal hanya

2 dolar yang berpusat di sebuah pulau nyaris tak berpenghuni di Laut Karibia sana.

Banyak orang yang tertarik untuk menempatkan uangnya di minibond karena bisa mendapat bunga sedikit lebih baik daripada bentuk-bentuk invetasi lain, sep-erti deposito atau membeli bond. Karena dinamakan minibond, orang mengira ini juga sebuah bond yang biasanya disandarkan pada jaminan sebuah perusa-haan. Tidak tahunya, minibond hanyalah nama. Praktiknya, uang yang terkumpul dibelikan produk-produk derivatif, teru-tama yang jaminannya adalah kredit yang jelek (default credit swaps/DCS) yang juga disebut subprime morgate.

Yang menarik, minibond itu hanya dijual di Hongkong, Tai-wan, dan Singapura. Tidak ada di Jepang, Eropa, atau AS send-iri. Banyak sekali pensiunan menempatkan uangnya di sana, sehingga ketika terjadi krisis, banyak investor yang menjerit. “Di sini ada yang sampai jadi sopir taksi,” ujar Steve. “Satu-satunya uang untuk sumber hidupnya ditaruh di minibond,” tambahnya.

Komite Aksi Minibond di Sin-gapura ini juga sudah menunjuk pengacara bernama Conrad Cam-pos. “Tidak gampang cari pen-gacara untuk kasus ini. Banyak pengacara yang terkait dengan institusi keuangan. Kami mencari pengacara yang tidak memiliki

benturan kepentingan,” katanya. “Juga yang bisa diajak nego soal bayaran dan taktik untuk berjuang,” tambahnya.

Komite itu juga sudah mem-bangun website (www.miagsg.com) sehingga siapa pun bisa berorganisasi lewat website itu. Semua syarat dan tanya jawab disediakan di website itu. Singapura memang punya pengalaman melakukan klaim secara bersama-sama melalui website seperti itu. Yang pal-ing terkenal ketika 5.000 orang menggugat sebuah klub yang menjanjikan kenyamanan, tapi mencari anggota melebihi kapa-sitas klub. Gugatan ramai-ramai itu ternyata menang.

Tidak ada demo, tidak ada perusakan. Tapi aksi mereka sangat effektif.

Cerita menarik kedua adalah tersiarnya edaran untuk pegawai negeri di sana. Karena krisis ekonomi tidak segera membaik, pegawai negeri menerima edaran bahwa kemungkinan gaji mereka dipotong. Itu terutama untuk golongan yang atas. Demikian juga bonus untuk pegawai negeri tahun ini sangat mungkin nol.

Karena yang demikian ini baru terjadi pertama, orang pun menarik kesimpulan bahwa gaji pegawai negeri di Singapura juga dikaitkan dengan kinerja capaian ekonomi negara. Kalau ekonomi negara jelek, gaji pegawai negeri juga dipotong. Dengan demikian, negara Singapura seperti sebuah

perusahaan swasta saja.Memang di sana ada unsur

bonus dalam komponen gaji. Terutama bonus tahunan. Mirip yang terjadi di swasta. Kalau pertumbuhan ekonomi negara sangat baik, bonusnya juga sangat baik. Dengan demikian, pegawai negeri juga harus me-mikirkan apakah pekerjaan yang dia lakukan membuat pertum-buhan ekonomi negara naik atau turun.

Di Indonesia bonus pegawai negeri bisanya diberikan dalam bentuk gaji ke-13. Itu pun ti-dak pernah dikaitkan dengan performance ekonomi negara. Tapi, kalau sistem itu diterapkan, mungkin juga tidak pernah ada yang bisa dapat bonus, mengingat belum terukurnya kinerja pega-wai negeri dalam ikut menum-buhkan ekonomi. Jangan-jangan malah hanya menghambat.

Tapi baru sekali ini terjadi pegawai negeri tidak akan dapat bonus pertumbuhan dan bahkan gajinya dipotong. Tahun ini pertumbuhan Singapura kira-kira memang akan minus lima. Bahkan, bisa-bisa akan minus delapan (-8). Indonesia yang diperkirakan bisa tumbuh 4,5 persen, kalau benar-benar terjadi, akan menjadi negara dengan pertumbuhan nomor empat ter-baik di dunia setelah Tiongkok (8), India (6), Arab Saudi (5). Negara-negara selebihnya akan tumbuh di bawah itu, bahkan mayoritas akan minus.(*)

Kompolnas Setor Laporan ke Presiden Caleg Lebih Individualis ----------------------------------- dari hal 1

Mengejar Pelaku karena Sungkan ----------------------- dari hal 1

Komite Aksi Merebut Uang Kembali ------------------------------------------------ dari hal 1

Kalla Minta Golkar Seperti LSM ---------------------------------------------------- dari hal 1

JAKARTA - Desakan masyarakat agar ada penyelidikan independen langsung direspons oleh Komisi Kepolisian Nasional (Kompol-nas). Komisi resmi negara yang dibentuk oleh presiden untuk mengawasi polisi itu sudah membentuk tim untuk melakukan investigasi menyeluruh terhadap kasus ini. “Apa pun hasilnya, akan kami laporkan apa adanya pada presiden,” ujar anggota Kompolnas Dr La Ode Husen, kemarin (22/3). Investigasi akan dilakukan dengan meminta seluruh data kasus yang sekarang direkap di Mabes Polri.

“Awalnya kami akan turun ke Jawa Timur, ke Sampang dan Bangkalan langsung. Tapi dari perkembangannya kami menilai seluruh data sudah ada di Mabes Polri,” kata pria

kelahiran Sulawesi Tenggara, 15 Agustus 1959, itu.

La Ode menjelaskan, jika hasil sudah final, akan segera disampaikan langsung ke meja presiden. “Karena kami dibentuk oleh presiden, maka rekomendasi akan langsung dibaca Istana,” ujarnya.

Dia mengaku sedih melihat perkemban-gan kasus ini. Itu karena seakan-akan polisi sudah dibawa ke ranah pertarungan partai politik. “Untuk mengembalikan itu, Kom-polnas bekerja serius. Dalam satu dua hari ini rekomendasi pada presiden sudah siap,” katanya.

Polisi, kata La Ode, harus dibersihkan dari problem politik. “Kasus DPT ini harus

didudukkan seperti awalnya, yakni kasus dugaan pidana. Jangan justru ditarik ke ranah yang lain,” ujarnya.

Secara terpisah, dosen Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK) Bambang Widodo Umar menilai, kasus Herman adalah bentuk delegitimasi kepemimpinan Kapolri Jenderal Pol Bambang Hendarso Danuri di pucuk pimpinan Polri. Apa yang dilakukan Herman menunjukkan ketidakberesan dalam tubuh Polri. “Kapolri dan stafnya harus membe-nah diri. Kenapa kok jenderal bintang dua mengajukan pengunduran diri. Kapolri harus melihat ke arah sana, selain tentu kasus DPT itu sendiri,” ujar purnawirawan Komisaris Besar Polisi itu.(jpnn)

Dokter, jelas, juga manusia. Karena itu, tidaklah aneh bila kita mende-ngar kesehatan dokter terganggu. Apa yang dialami dr. Ahwan ini mungkin satu di antara sekian banyak kasus. Dokter di sejumlah klinik pengobatan dan pemilik Klinik Daarussyifa di bilangan Lubang Buaya, Jakarta Timur, ini mengaku kadar trigliseridanya agak tinggi, di atas ambang normal, sejak setahun terakhir ini. Akibatnya, leher pria 39 tahun ini sering tegang dan nyeri. Selain itu, karena aktivitas harian-nya amat tinggi, tentu saja ayah dua orang anak ini sering merasa lelah. Untuk mengatasinya, ia lebih cende-rung menggunakan suple-men ma-kanan yang bersifat alami dan ter-buat dari bahan nabati guna

Tak ada Lagi Tegang di Lehernya

dr. Ahwan

dikon-sumsinya. Dan saat wawan-cara ini berlangsung, Oktober 2008 yang lalu, sudah hampir dua bulan alum-nus Fakultas Kedokteran Univer-sitas Yarsi, Jakarta, ini rutin memi-num Zena-600, dua kali dalam se-hari. Ternyata dengan bantuan sari bubuk serealia berbahan baku ka-cang hijau plus kedelai itu kondisi fisik Pak Dokter ini makin membaik. “Meskipun saya belum sempat mengecek kadar trigliserida darah, badan sekarang terasa lebih fit dan tegang di leher itu tidak muncul lagi,” ujarnya.Kadar trigliserida tinggi biasanya disebabkan oleh kebiasaan makan malam dengan porsi yang cukup banyak. Dan meningkatnya kadar trigliserida ini bisa jadi disebabkan

oleh kelebihan karbohid-rat, lipid, atau yang lainnya. Akibatnya, terjadi penum-pukan di pembuluh darah. Tentu metabolisme, baik karbohidrat maupun lipid akan terganggu. Inilah barangkali yang membuat badan sering pegal, di-ngin, lemas, dan kepala sakit. Bila dibiarkan kronis, ini bisa menyebabkan mun-culnya berbagai geja-la penyakit, seperti diabe-tes, hipertensi, atau gangguan jantung. Untuk itu, mem-buat tubuh selalu bugar amat penting dilaku-kan, salah sa-tunya dengan rutin mengkonsumsi kacang hijau. Se-bab, dalam kacang hijau terkandung sejumlah se-nyawa

gizi yang banyak manfaatnya. Kadar prote-innya yang 24% berguna bagi

pertumbuhan dan pergan-tian sel yang ru-sak. Kadar lemaknya yang rendah dan 73%-nya tak jenuh ber-guna untuk men-jaga ke-sehatan jantung. Kalsium dan fosfor bergu-na untuk memperkuat tulang. Vita-min B1-nya ber-guna untuk pertumbuhan, perbaikan pencernaan, peningkatan nafsu makan, penambah energi, dan pe-maksima-lan kerja syaraf. Sedang-

kan vitamin B2-nya untuk membantu penyerapan protein dalam tubuh. Selain itu, kacang hijau, terutama kecambahnya, berfungsi sebagai

antioksidan yang dapat memper-lambat proses penuaan dan penye-baran sel kanker. Karena Zena-600 juga mengandung kedelai, maka manfaatnya jadi makin komplet. Isoflavon kedelai dikenal sebagai antioksidan, antiosteoporosis, anti-aterosklerosis, penambah imunitas, dan pendorong metabolisme. Wa-laupun demikian, yang lebih penting dilakukan adalah menjaga pola hid-up yang sehat, seperti berolah-raga secara teratur, beristirahat de-ngan cukup, meminum air putih de-ngan cukup, dan sebagainya.Kendati belum lama beredar, Zena-600 sudah laku di seluruh wilayah pemasa-rannya. Hal itu tak lepas dari manfaatnya yang nyata dan produknya yang diolah higienis

serta merupakan penyempurnaan dari kedelai bubuk yang selama ini banyak beredar di pasaran. Dan ini amat ditunjang oleh mulai sadarnya masyarakat untuk beralih ke bahan-bahan nabati alami dalam meme-lihara kesehatan. Tapi, produk ini bukanlah obat melainkan makanan kesehatan untuk memelihara kon-disi tubuh. Ingin tahu lebih jauh, kunjungi [email protected] atau telepon (021) 70288540 atau hubungi distributor Prov. Jambi: 08128361642. Subdist Kerinci: 081366360140, Subdist Bangko: 08127350234, Subdist Batanghari: 081274175178, Subdist Tebo : 085274776210.

Page 3: Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

07 30 I Gosip Pagi08 00 Selamat Pagi09 00 Meteor Garden10 30 On The Spot11 30 Redaksi Siang12 00 I Gosip Siang12 30 Bocah Petualang13 00 Laptop Si Unyil13 30 Jalan Sesama14 00 Cita-Citaku14 30 Tom & Jerry Tales15 00 Scooby's All Star

Laff'a-Lympics15 30 Asal - Usul16 00 Jejak Petualang16 30 Redaksi Sore17 00 I Gosip News17 30 Petualangan Liar18 00 Happy Hour18 30 On The Spot Malam20 00 OKB21 00 Bukan Empat Mata

06 30 Go Spot07 30 Si Doel Anak

Sekolahan09 00 Dahsyat11 00 Silet12 00 Seputar

IndonesiaSiang

12 30 Sergap15 00 Cek & Ricek15 30 Mata-Mata16 30 Minta

Tolong17 00 Seputar

Indonesia17 30 Tarzan

Cilik18 00 Nikita19 00 Sekar20 00 Alisa21 30 Rafika22 30 Coblos Cinta

07 30 Deri ngs09 00 Ceriwis Pagi Manis10 00 Wisata Kuliner10 30 Jelang Siang11 00 Insert12 00 R eportase

Siang12 30 Dorce Show13 30 Missing Lyrics14 30 Kroscek15 00 Jelajah15 30 Topsert16 30 Makin Gaya17 00 Reportase Sore17 30 Insert Sore18 00 Suami Suami

Takut Istri19 00 Bioskop

Indonesia21 00 Bioskop

TRANSTV01 00 Reportase Malam

07 00 Dink07 30 Simba The King Lion09 00 Espresso11 00 Berbagi Cerita11 30 Topik Siang12 00 Tawa Sutra13 00 Star Kids13 30 Transformers

Galaxy Force14 00 Justiriser14 30 All New Popeye15 00 Klik!16 30 Tangkap!!!17 00 Topik Petang17 30 Hari Yang Aneh18 00 Cuplikan Lucu19 00 Lajang19 30 Numpang Idup20 00 Cagur Naik Bajaj21 00 Tawa Sutra Bisa Aja22 30 4 Lawan Satu23 30 Mata Rantai

07 30 Inbox09 33 Halo

Selebriti10 00 Para Pencari

Tuhan 212 00 Liputan 6

Siang12 30 Kasak

Kusuk13 30 Backstreet14 33 Playlist15 30 Kepompong16 33 Food Court17 30 Liputan 6

Petang18 00 Cinta Bunga 219 00 Melati Untuk

Marvel20 03 Cinta Fitri 321 30 Cucu

Menantu22 33 Gala Sinema

07 30 Fairly Odd Parents08 00 Transformers08 30 Dancouga Nova10 30 MTV Ampuh12 00 SineTV

Motorku Antik,Cewekku Cantik

13 30 Cari-Cari Pacar14 00 Garasi14 30 Masak Yuk16 00 Sentuhan Kasih

Khatolik16 30 Berita Global17 00 Big Movies

Super BabbiesBabbies Genuises II

19 00 Abdel & TemonBukan Superstar

20 00 Grand FinalPop MieCheerleadance

21 30 Big Movie

*ACARA TELEVISI SUATU WAKTU DAPAT BERUBAH TANPA PEMBERITAHUAN DARI PIHAK TVC A T A T A N:

06:00 Selamat PagiNusantara

07:00 Sinegolek07:30 Varia Anak08:00 Silang Presiden

Harteknas10:00 Berita Nusantara11:00 Untukmu Ibu

Indonesia12:00 Berita Siang13:00 Dialog

InformasiSeputarParlemen

14:00 PerempuanBerkarya

15:00 Bahasa Indonesia17:00 Fisika Itu Mudah18:00 Ormas

Kebangsaan19:00 Berita Nasional22:30 Indonesia Bisa

07 00 Pokemon08 00 Detective

Conan08 30 Ryukendo09 00 Dragon Ball10 00 Naruto

Shippuuden11 00 Bleach12 00 Ben 1012 30 Fokus Siang13 00 Layar Indonesia

Mawar Tak Berduri15 00 Sinema Keluarga

Lutung Sakti17 00 Tasbih

Cinta18 00 Muslimah19 00 Jihan20 00 Sinema Utama

Maaf untuk Mama00 00 Seven

Swordsman

07 05 Indonesia Morning07 30 Metro Xin Wen08 05 Healthy Life09 05 Election Update Pagi10 05 Kreasi10 30 The Interview11 05 Expedition11 30 Megapolitan12 05 Metro Siang13 05 Sports Club13 30 Metro 10 - 1014 05 Metro Realitas14 30 Election Update Sore15 05 Bisnis Hari Ini15 30 Public Corner16 05 Metro Files17 05 Discover Indonesia17 30 Metro Hari Ini19 05 Partai Bicara Special20 05 National Geographic21 30 Auto Zone22 05 Today's Dialogue

06 00 Sidik Pagi06 30 Kassel - 207 00 Layar Pagi09 00 Layar Asyik11 00 Extreem Idola11 30 Sidik12 00 Lintas

Siang12 30 Go Show - 213 00 Layar

Hidayah15 00 Layar Asyik16 30 Lintas - 517 00 Sinema

Legenda18 30 Afc Champion

League 200921 00 Afc Cup 200923 00 Sinema

Malam00 30 Lintas Malam01 00 Galaxy

06 30 Apa Kabar Indonesia08 30 Bunga Rampai09 00 Kabar 909 30 Kabar Pasar10 00 Documentary One 111 00 1001 Dunia12 00 Kabar Siang13 00 Khatulistiwa13 30 Expose14 00 Documentary One 215 00 Kabar 1515 30 Kabar Pasar16 00 Kerah Putih16 30 Tertangkap Kamera17 00 Kabar Pemilu17 30 Kabar Petang19 00 Interview Politik19 30 Uji Kandidat20 30 Telusur21 00 Apa Kabar Indonesia22 00 Jakarta Lawyer's Club23 00 Nama dan Peristiwa

Jambi Independent Informasi Dunia Hiburan Terkini SENIN, 23 MARET 2009

PANASONIC AWARD 2009

Seleksi Undangan untuk ArtisPERHELATAN akbar Pana-

sonic Award ke-12 akan kemba-li di gelar pada 27 Maret 2009.Untuk Panasonic Award tahunini, panitia menyeleksi undan-gan untuk para artis Indonesia.

"Pada Panasonic Award tahunini kita hanya akan mengun-dang insan televisi yang benar-benar berprestasi," tutur Tan-towi Yahya selaku PR and Pub-

lication Panasonic Award, saatditemui di Hotel Mulia, Senay-an, Jakarta Selatan

Acara Panasonic akan diada-kan di XXI Djakarta Theater danakan disiarkan secara langsungoleh tiga stasiun televisi, yakniRCTI, Global TV, dan TPI.

Panasonic merupakan acarapaling bergengsi bagi para in-san pertelevisian Tanah Air.

Tahun ini, Panasonic Awardmengangkat tema 'MahakaryaAnak Bangsa'.

Panasonic tahun ini tidakhanya melihat dari program danrating saja, tetapi juga dari pop-ularitas program televisi terse-but. Dalam ajang tahunan iniakan ada 12 kategori yang akandiperebutkan seluruh insanpertelevisian di negeri ini. (*)

○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○ ○

Ultah ke-15, GIGI Rilis BukuDI usianya ke-15, kelompok

musik GIGI menelurkan se-buah buku. Buku tersebut beri-si catatan perjalanan kelom-pok musik yang didirikanpada 22 Maret 1994 ini.

Menurut rencana, buku ituakan diluncurkan pada 31Maret di Ball Room JakartaTheatre XXI, Jakarta Pusat.

"Nanti 31 Maret acaranyamau launching buku. Bukutentang 15 tahun perjalananGIGI. Banyak hal yang tidakdiungkapkan, akan diungkap-kan di sini," kata gitaris GIGI,Dewa Budjana, dalam jumpapers di markas GIGI di JalanTebet Dalam 4F, Jakarta Sela-tan, Minggu (22/3/2009).

Dalam edisi perdananya, bu-ku ini akan dicetak sebanyak3.400 eksemplar. Saat ini sudahada 250 orang yang memesanbuku setebal 420 halaman ini.Menurut Dewa Budjana, buku

ini cukup tebal untuk mencer-itakan kisah perjalanan sebuahkelompok musik.

Buku ini dibanderol sehargaRp240.000 dan ditulis olehAdib Hidayat. "Ada bonusDVD konser 11 Januar itahun lalunya," kata Budja-na berpromosi.

Sementara Gusti Hendy, sangdrumer, mengaku terharu den-gan kehadiran buku ini. "Ka-rena ngikutin gigi dari tahun1994, ngelihat buku ini bagi-an dari GIGI buat gue se-jarah," ujarnya.

Sementara itu, sang vokalis,Armand Maulana mengata-kan, kisah-kisah yang selamaini tidak terangkat di mas-yarakat tentang GIGI akan di-ungkap di dalam buku ini."Ada untold stories yang be-lum diceritakan pers. Mena-riknya di situ. Misalnya ceritasi Budi, kenapa sampai kelu-

ar," ungkap Armand.Armand pun menyarankan

agar musisi-musisi Tanah Airjuga membaca buku ini. Ada

U2 Berencana Pensiun PENABUH drum kelompok musik U2, Lar-

ry Mullen Jr, menginginkan kelompoknyabubar di saat masih merajai panggung musik.Pria berusia 47 tahun itu mengatakan, U2harus berhenti pada satu titik karena bera-khirnya kelompok ini adalah hal yang tak da-pat dielakkan.

"Akan datang keadaan yang seperti itu, danitulah saatnya untuk pergi. Saya ingin men-gatakan itu ketika berada di puncak ketikamasih menuju keberhasilan, daripada saat be-rada di bawah. Itu akan menyedihkan bagisaya," ujar Larry seperti dikutip dari Female-First, Minggu (22/3/2009).

Namun begitu, Larry mengatakan kemu-ngkinan kelompok akan kembali menggelarkonser reuni. "Kami mungkin kembali dalamwaktu lima tahun dan akan melakukan sesuatuuntuk masa lalu. Itu akan menjadi akhir yang

baik untuk karir yang panjang," ujarnya.Meskipun berencana pensiun segera, kel-

ompok ini mengumumkan rencana untukmenggelar tur dunia besar-besaran. Merekaakan mengunjungi 14 kota di Eropa dalam turbertajuk "360 Degrees", dimulai di stadionNou Camp di Barcelona pada 30 Juni.

U2 beranggotakan Bono (Paul David Hew-son, vokal dan gitar), The Edge (David How-ell Evans, gitar, piano, vokal dan bas), AdamClayton (bas dan gitar), dan Larry Mullen, Jr(drum). Group musik asal Irlandia ini terben-tuk pada 1976.

Album terbaru U2 bertajuk "No Line on TheHorizon". Melalui album ini, U2 menempat-kan diri sebagai saksi mata atas kondisi dun-ia saat ini. Lagu-lagu yang disajikan punberisikan kritik terhadap berbagai hal yangterjadi belakangan ini.(*)

banyak pelajaran yang bisa di-ambil.(*)

Apa Kata Maudy KoesnaediTentang Masa Depan Anaknya"Sudah tidak zamannya lagi me-maksakan kehendak sama anak.Mereka itu sudah memiliki mimpi-mimpi sendiri untuk cita-citanya,Saya selalu menghargai apapun

pilihan dan keinginannya. Kita tinggalmemberikan dukungan saja,"

Page 4: Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

Jambi IndependentSENIN, 23 MARET 2009

Sultan ThahaSyaifuddin (STS)(Diangkat dari buku Sultan Thaha Syaifuddin: Perang Tak KenalDamai 1855-1904 karya Fachruddin Saudagar)

Foto S i l u e t p a t u n g S u l t a n T h a h aSyaifuddin di bandara Jambi (Bersambung)

(seperti ditulis kembali oleh Ali Fauzi)

RIMBOBUJANGRIMBOBUJANGRIMBOBUJANGRIMBOBUJANGRIMBOBUJANG

Pemkab TerimaBantuan Rp 1 Miliar

PEMKAB Kerinci kembali mendapatkansuntikan dana dari pemerintah pusat. Kali inidana yang diterima untuk pengembangan sek-tor ekonomi kerakyatan, khususnya lingkupkoperasi dan UMKM.

Kabupaten Kerinci merupakan satu-satunyakabupaten di Provinsi Jambi yang mendapatdana stimulan sebesar Rp 1 miliar. Dana sti-mulan tersebut diberikan Menteri Koperasi danUKM RI Surya Darma Ali, yang akan di-gunakan dalam rangka pembangunan pasartradisional di Kerinci.

Demikian disampaikan Kepala Dinas Ko-perasi dan UMKM Kerinci, Hasveri Akmal.Bantuan yang diterima akan dipergunakandalam rangka pemberdayaan pasar tradisionaldi Kerinci. Diharapkan dengan pengembanganpasar tersebut, ekonomi kerakyatan bisa di-tingkatkan.

Menurutnya, bantuan yang didapat tak lepasdari peran Bupati Murasman yang mengusul-kan kepada Menteri. “Secara keseluruhandaerah yang mendapatkan bantuan tersebutberjumlah 91 kabupaten dan kota di Indone-sia. Kita sangat bersyukur sebab bantuan ter-sebut bisa kita dapatkan. Dengan demikianpeningkatan usaha kecil mikro bisa kitatingkatkan,” katanya.

Ia juga menegaskan,dana itu bukan danayang akan dibagi-bagikan, melainkan di-gunakan pembangunan pasar berupa kios dan-los. Direncanakan, di Kerinci akan dibangunsebanyak 40 kios dengan dua los berukuran12x25 meter. “Dalam waktu dekat bangunanitu akan dilaksanakan oleh pemerintah dantentu oleh Dinas PU Kerinci,” ucapnya.

Diperkirakan pembangunan dilaksanakanApril. Sekarang akan dilakukan survei gunamengetahui lokasi pasar yang akan dibangun,yang disesuaikan dengan kebutuhan ma-syarakat. Terakhir, kata Hasferi, sesuai imbauanBupati, para pejabat teknis agar dapat bekerjasesuai aturan yang ada, sebab pekerjaan dia-wasi ketat oleh pemerintah pusat.(eep)

Staf Ahli Bupati Tuding Kadiknas BerlebihanSoal Penarikan AnggotaPaskibra Merangin

BANGKO - Aksi Kepala Dinas Pendidi-kan (Diknas) Merangin, Fauzi, yang me-narik 365 pelajar yang tengah mengikutiPusat Pendidikan dan Latihan Dasar (Pus-diklatsar) Pasukan Pengibar Bendera (Paski-bra) beberapa waktu lalu, dinilai Staf Ahli Bu-pati Merangin Bidang Politik, Hukum, danPemerintahan, Sibawaihi, berlebihan.

Menurutnya, apa yang yang dilakukanKadiknas Merangin sama sekali tidak men-didik. Apalagi alasan yang disuarakan ha-nya lantaran tidak adanya izin khusus yangdiberikan pada Purna Paskibraka Indonesia(PPI).

“Ya, saya pikir terlalu berlebihan apa yangdilakukan Kadiknas Merangin dan sangattidak wajar. Jika persoalannya hanya kare-na izin, semestinya Diknas cukup memang-gil PPI, kemudian memberikan petuah ter-hadap PPI, bukan menarik siswa yang tengahlatihan,” tegas Sibawaihi kemarin (22/3).

Mantan calon bupati Merangin itu menga-takan, apa yang dia komentari terkait penari-kan siswa tersebut sama sekali tidak adamaksud lain, tapi hanya memberikan gam-

Warga KeluhkanPencairan BLT

Peremajaan KaretBaru Capai 20,49 Persen

Bupati Merangin Stop DistribusiPupuk Bersubsidi

Petani KesulitanPeroleh Pupuk Murah

Kadis Pertanian Tamaman Pangan, Peter-nakan dan Perikanan Merangin, Imam BudiCahyono, mengatakan bah-wa d i s t r ibus i pupuk d iMerangin dis top akibatbanyaknya laporan darimasyarakat bahwa banyakdistribusi yang bermasalah.

“Nah, guna menyikapimasalah tersebut, BupatiMerangin menginstruksi-kan untuk menghentikanproses distribusi pupukhingga batas waktu yangbelum ditentukan. Bupatipun telah menginstruksi-kan agar para distributor pu-puk bersubsidi segera mem-buat kesepakatan, agar prosesnya tidak ter-

NOVA DIANSYAH, Bangko

jadi penyimpangan. Setelah surat kesepa-katan bersama rekan disepakati, baru Bupati

akan mengeluarkan suratkeputusan distribusi,” ujarImam kemarin (22/3).

Menurut Imam, kebijakanpenghentian tersebut di-keluarkan awal Maret lalu.“Sampai kapan distopnyaproses distribusi, tentu me-nunggu surat keputusanBupati dikeluarkan. Kapan,saya tidak tahu pasti,” tam-bahnya.

Lalu apa tanggapan parapetani dan penyalur pupukbersubsidi di Merangin? Us-man (34), seoarang petani

kebun sawit, mengatakan bahwa kebijakan

Bupati tersebut sah saja dan didukung pe-tani.

“Kita petani Merangin sangat men-dukung kebi jakan Bupat i menyetopdistribusi pupuk bersubsidi. Namun kitajuga berharap tidak terla lu lama me-ngeluarkan surat keputusan distribu-si. Alasannya, kami sangat membutuh-kan pupuk dengan harga murah tersebut,”ucap Usman.

Hal senada juga dilontarkan Djoko Wah-yono yang tak lain pengecer pupuk diMerangin. Pria berperawakan sedang itumengatakan, Bupati Merangin harus ce-pat mengeluarkan surat keputusan distribu-si. “Ya, jangan terlalu lama, kasihan petaniyang akan menanggung beban dengan ter-paksa membeli pupuk dengan harga ting-gi,” tandasnya.(*)

KEINGINAN para petani Merangin men-dapatkan pupuk bersubsidi dengan hargamurah sepertinya harus sedikit ditahan.Sejak Rabu (11/3) lalu, diam-diam Bu-pati Merangin Nalim menginstruksikanagar proses distrubusi pupuk bersubsididitahan.

Bahkan hingga saat ini belum diketahuipasti sampai kapan penyetopan distribusi.Lebih dari itu, alasan apa yang membuatbupati mengeluarkan kebijakan tersebut?

Nalim

SUNGAIPENUHSUNGAIPENUHSUNGAIPENUHSUNGAIPENUHSUNGAIPENUH

40 Sapi WargaMati Mendadak

40 ekor sapi warga mati mendadak dalamkurun waktu tiga bulan terakhir. Dari pengam-atan Puskeswan Rimbobujang, diduga sapi-sapi tersebut keracunan. Demikian diutarakanKepala Puskeswan Rimbobujang Tulus DwiRupono.

“Sejak Januari mencapai 40 ekor sapi matimendadak. Itu berdasarkan investigasi kita kelapangan. Dugaan kita sementara karena ke-racunan,” ungkap Tulus.

Kejadian tersebut kebanyakan terjadi di ka-wasan perkebunan PTPN, saatsapi-sapi wargadigembalakan dan dilepas secara bebas di arealperkebunan negara tersebut.

Pihak Poskeswan Rimbobujang sudah me-ngambil sampel eksodat, darah, daging, danbuih mulut untuk diperiksa di LaboratoriumKeswan dan Kesehatan Masyarakat Veteriner(Kesmapet) untuk mengetahui penyebab se-benarnya.

Saat ini masih dalam proses pemeriksaan danhasilnya belum diketahui. Kemungkinandalam waktu dekat hasilnya diketahui. “Ke-marin sudah kita kirim,” ungkap Tulus.

Pemilik sapi-sapi yang mati tersebut terdiriatas sapi milik warga Desa Sapta Mulya danAfdelling II dan III Pematang Sapat. Menurutketerangannya, sesuai pengaduan warga, disekitar sapi-sapi warga yang mati, ditemukanberbagai bahan makanan sapi yang mencuriga-kan.

“Namun saat ini sama sekali tidak diketahuipenyebab sebenarnya. Kita sama-sama me-nunggu hasil pemeriksaan,” ujar Tulus.

Tulus berharap masyarakat berhati-hatiketika mengembalakan sapi. Jangan sam-pai dilepas secara bebas tanpa dikontrol .“Ini demi menjaga keamanan,” ungkap-nya.

Kemudian Tulus jug a m e n g h a rapkanmasyarakat melaporkan kepada pihak ber-wenang bila terdapat kejadian. Termasukp i h a k P o s k e s w a n R i m b o b u j a n g a gardapat diteliti untuk mengetahui penyebabsebenarnya. (rb)

Dicairkan Hanya untukDua Bulan

lain menunggu pencairan di Kota Jambi,pihaknya juga sedang memproses pembua-tan kartu tanda penerima BLT. Dalam hal itu,pihaknya bekerja sama dengan Kantor Pos.

“Untuk penerimanya sama seperti tahunlalu, yakni sebanyak 16.208,” pungkasnya.Bila tahun sebelumnya BLT diberikan un-tuk tiga hingga empat bulan, kali ini hanyadua bulan. Perubahan tersebut cukup di-sesalkan sebagian masyarakat.

“Saat ini ekonomi sedang susah. Kalaubisa, jangan dikurangi,” pinta Umi, wargaTebo yang pernah menerima BLT. Jika BLTsebelumnya dianggap belum sesuai, kali inijustru berkurang menjadi Rp 200 ribu. Halitu juga disayangkan warga lain. “Walausaya bukan penerima BLT, kalau dikurangi,kasihan. Apalagi sedang krisis seperti ini,”tutur Nasir, seorang pedagang.(san)

MUARATEBO - Dana Bantuan LangsungTunai (BLT) untuk Tebo akan dicairkan Aprilmendatang. Jumlah yang diberikan hanya duabulan. Besarannya berbeda dari sebelumnya,yakni Rp 200 ribu per rumah tangga sasaran (RTS).

“Sesuai Inpres Nomor 1 Tahun 2009,pencairannya memang berbeda dari tahunsebelumnya,” ujar Kabag Ekonomi Tebo,Sarjono, kemarin (22/3).

Dijelaskan, pihaknya belum bisa me-mastikan kapan tepatnya pencairan BLTtersebut. Berdasarkan koordinasi dengan pihakPemprov Jambi, kabupaten menunggu pen-cairan di Kota Jambi yang saat ini dilakukan.

“Batas akhir pencairan memang dibatasihingga 20 April nanti,” tukas Sarjono. Se-

TUAI PRO-KONTRA: Tampak anak didik Kabupaten Merangin yang mengikuti Pusdiklatsar Pas-kibra Merangin beberapa waktu lalu. Penarikan oleh Diknas Merangin menuai pro dan kontra.

Dinas P dan K Akan Perbanyak SMK

SAROLANGUN – Soal peremajaan karet,Sarolangun baru bisa melakukan sebanyak20,49 persen. Hal itu diungkapkan KadisPerkebunan dan Kehutanan Sarolangun,Joko Susilo.

Untuk diketahui, saat ini areal perkebunankaret rakyat di Sarolangun diperkirakan se-kitar 117.993 hektar.

Rinciannya, tanaman belum menghasil-kan (TBM) seluas 30.934 hektar, tana-man menghasilkan (TM) 58.910 hektar, dantanaman tua atau tanaman rusak (TT/TR)28.149 hektar.

Dari rincian tersebut, diketahui luas tana-man tua atau tanaman rusak di Sarolangunsaat ini relatif tinggi. “Dari 2001 sampai2008 pemerintah selalu menganggarkaan

dana melalui APBD II yang didukung danaAPBD I dan APBN untuk melakukan pe-remajaan karet rakyat dengan realisasi se-luas lebih-kurang 5.895 hektar untuk 5.897KK,” beber Joko.

Dari hasil tersebut, luas perkebunankaret rakyat di Sarolangun yang telahdiremajakan baru mencapai 20,49 per-sen. Guna mendukung program perema-jaan tersebut, pada 2009 Pemkab kemba-li menganggarkaan dana untuk perema-jaan karet rakyat seluas 2.000 hektar. Pem-prov Jambi juga mendukung program itudengan membantu peremajaan seluas 3.000hektar. “Sarolangun mendapatkan bantuanterluas dari kabupaten lain di Provinsi Jam-bi,” ungkapnya.(lis)

baran pada Diknas bahwa di sekelilingnyabanyak stuktur kelembagaan terkait.

“Saya khawatir apa yang dilakukan Dik-nas Merangin ada unsur lain. Maksudnyaego sektoral terhadap pihak PPI, bukan pro-fesionalitas dalam bekerja. Karena izin yangmestinya dilakukan pihak PPI, sudah lebihcukup dilakukan PPI terhadap masing-masingkepala sekolah, tidak mesti harus kepadaKadiknas Merangin,” tandasnya.

Ke depan Sibawaihi berharap hal serupatidak kembali terjadi. Yang harus lebih di-pikirkan terkait penarikan tersebut, mental365 siswa yang mengikuti pelatihan. Secaratidak langsung mental anak didik sedikitterganggu dengan d i lakukannya pe-narikan mendadak tersebut.

“Apalagi acara tersebut resmi dibuka bu-pati Merangin melalui staf ahli. Mereka (parapelajar, red) secara tidak langsung akan ber-pikir, mungkinkah apa yang mereka tengahmereka lakukan ilegal. Jujur saja, bagi sayayang membuka acara tersebut, sama sekalisaya tidak terusik. Di sini yang saya gam-barkan hanya moril,” katanya.

Dikonfirmasi terpisah, Kadiknas Mera-ngin Fauzi tidak ambil pusing dengan berbagaitudingan miring dari luar atas aksinya itu. “Per-

soalannya, siswa tersebut di bawah naunganDiknas. Jadi hal yang wajar kami menarik siswakami dari latihan itu. Pasalnya, kegiatan terse-but sama sekali tidak ada izin kami. Bayangkan

siapa yang akan bertangung jawab jika terjadiapa–apa terhadap siswa yang tengah lati-han. Jadi sama sekali tidak ada unsur egosektoral dalam hal ini,” sangkalnya.(ctr)

MUARABUNGO – Sesuai arahan pemer-intah pusat, Dinas Pendidikan dan Kebu-dayaan (P dan K) Bungo membuka wacanaagar jumlah SMK lebih banyak dari jumlahSMA. Saat ini, keberadaan SMA lebih ban-yak dibandingkan jumlah SMK.

Menurut Kepala Dinas P dan K, S BudiHartono, pihaknya sedang melakukan pen-jajakan dan sosialisasi mengenai diperban-yaknya jumlah SMK di Bungo. Hal tersebutdimaksudkan untuk dapat menjawab tan-tangan mengenai penyediaan tenaga kerjayang siap pakai dan dapat dicetak dari

tingkat dunia pendidikan menengah.Selain itu, bagi siswa yang duduk dan

mengenyam pendidikan di SMK, merekatidak melulu dipersiapkan menjadi tenagasiap pakai di perusahaan atau di kantor pe-merintahan. Alumni SMK tetap dapatmelanjutkan pendidikan ke tingkat yanglebih tinggi, yaitu perguruan tinggi (PT).

“Jadi alumni SMK tidak hanya memilikiilmu yang dapat diperoleh untuk dunia ker-ja, mereka juga tetap dapat memilih perguruantinggi yang akan mereka pilih untuk melan-jutkan tingkat pendidikannya,” tutur Budi.

Sementara itu, mengenai kesiapan ujiannasional (UN) di Bungo, Budi mengatakan,beberapa sekolah tetap mempersiapkan diridengan mengadakan try-out (TO). “TOmasih terus dilakukan di sekolah-sekolah.Hal tersebut dimaksudkan untuk dapat me-lihat sejauh mana kemampuan siswa men-jawab soal-soal UN,” imbuhnya.

Untuk diketahui, Provinsi Jambi telahmenerima soal UN pada Sabtu (21/3) lalu.Lembar soal tersebut dikirim langsung dariJakarta. Kepala Dinas Pendidikan Nasion-al Provinsi Jambi, Rahmad Derita, menam-

bahkan, saat ini pihaknya sedang melaku-kan serah-terima lembar jawaban komput-er (LJK) ke percetakan.

Selain tahapan mencetak LJK, akan di-lakukan uji coba scanner LJK yang telahdicetak di percetakan agar dapat digunakanpada pelaksanaan UN nanti. Untuk mence-tak soal untuk setiap bidang studi, yangakan didulukan adalah soal UN untuk SMA.Selanjutnya, distribusi soal setiap kabupat-en mulai dilaksanakan pada H-1 pelaksan-aan UN SMA. Untuk diketahui, pelaksanaanUN dimulai pada 20 April 2009. (dwy)

DOK/JAMBI INDEPENDENT

Untuk menaklukkan pasukan STS, diusulkanpenempatan perwira Belanda yang ber-

pengalaman menghadapi rakyat Aceh. Mengapasampai begitu?

UNTUK menghadapi perlawanan rakyat Jambi, selainmenempuh tiga strategi alternatif, seperti sudah disebut-kan koran ini tebitan Sabtu (21/3), Belanda juga beru-paya mengejar STS. Dalam satu surat rahasia ResidenPalembang, JP de Vries, kepada Gubernur Jenderal Hin-dia Belanda di Batavia, W Rooseboom, tanggal 18 Mei1901, diusulkan hal-hal sebagai berikut:

Pertama, untuk membersihkan kawasan Hulu Jambidan memantapkan pengaruh kita (Belanda) di sana, diper-lukan sekali tindakan nyata terhadap Toha (STS) denganmenutup muara Sungai Tabir, dapat dijadikan alasan. Tetapikita harus menjaga jangan sampai menggunakan kekuatansenjata untuk menangkapnya. Jika tidak berhasil untuk me-ngusirnya dari Muara Tabir, harus dilakukan pengejaran.

Kedua, dengan jalan ini, menurut pendapat saya yangpicik ini, kita dapat menjalankan langkah-langkah per-tamanya untuk kemudian menjalankan politik yang le-bih aktif. Untuk melakukan tugas-tugas di kawasan HuluJambi itu, tidak ada salahnya, menurut pendapat saya,kekuatan militer yang ada sangat kurang.

Satu surat sangat rahasia Sekretaris Negara Hindia Be-landa di Bogor kepada Komandan Angkatan Darat dariDepartemen Peperangan di Hindia Belanda tentang ke-bijakan Gubernur Jenderal soal Jambi, tanggal 26 Juni

1901, juga disebutkan, antara lain (terjemahan):(a). Di Muara Tabir, tempat STS bermukim saat ini, harus

diadakan penutupan dan harus pula diusahakan ada pen-jagaan, agar daerah Muara Tabir itu dikosongkan dengankekuatan bersenjata, dengan mengejarnya sampai ke luardaerah, selanjutnya tak henti-henti mengejar.

(b). Dalam bidang lain, dari daerah Rawas harus lebihaktif diadakan penindakan sehingga terdapat suasanayang lebih mantap. (c). Di daerah Sarolangun perlu me-ningkatkan pengaruh dengan menempatkan sebuah ben-teng militer sementara di tepi Batang Asai.

(d). Untuk kepentingan para kepala dusun dan pen-duduknya agar dipaksa untuk berhubungan dan bekerjasama, supaya dapat ditempatkan seorang perwira denganpenugasan menangani pemerintahan sipil. (e). Politikaktif yang dikemukakan Residen Palembang adalah se-suai dengan pendapat Gubernur Jedneral, merupakansatu-satunya pendapat yang dipandang rasional.

(f). Jika dia (STS) kini menyatakan takluk dan setia ke-peda kehendak pemerintah di Jambi dan dengan tegas-tegas akan menjalankan tugas-tugasnya, maka dia masihmemiliki harapan. Namun pemerintah Belanda hanyaakan pura-pura berbuat demikian dan termasuk dia telahdibatasi gerakannya dan kekuasaannyua hanya sebagailambang saja yakni tanpa memiliki kekuasaan.

(g). Bagaimana rapatnya penutupan Muara Tabir tergan-tung dari mulai penggunaan jalan setapak antara Penu-rusan dan Pematang yang kini dalam keadaan lumayandapat dipakai, jalan menuju tempat para pembesar (STS).(h). Sehingga dengan demikian kita tidak boleh lengah,untuk juga menguasai jalan itu, sekitar jalan sering me-

ngirim patroli, dan kepada Taha (STS) ditunjukkan agartidak aman di tempat kediamannya.

(i). Kemungkinan terjadi hal-hal yang tidak diinginkanadalah jika STS dan Pangeran Diponegoro dengan gemi-lang mencoba melakukan perlawanan dengan bersenjata,maka harus waspada terhadap kejadian sedemikian itu.

(j). Dalam kejadian seperti itu, maka residen akanmelakukan tindakan dengan kekerasan terhadap kejadianluar biasa di Jambi, sekalipun untuk itu diperlukan penam-bahan pasukan militer dari yang telah ada, karena ada keharu-san untuk mempertahankan prestise pemerintah kita di Jam-bi. Jika ini tidak dilakukan, akan merupakan pukulan dankemunduran terhadap hasil-hasil yang telah dicapai.

(k). Kita harus melakukan yang terpaksa dijalankan itumenurut peraturannya, berdasarkan falta yang berkembang,dengan dalih lebih cepat dapat dilalkukan akan lebih baikhasilnya. (l). Jika kemudian terbukti bahwa kepada daerahMerangin yang menguasai sebagain Kerinci memihak ke Jam-bi, terhadapnya perlu dilakukan tindakan dengan paksaan, danini sangat mudah dilakukan karena lalu lintas dari dae-rahnya ke dunia luar harus melewati Sungai Tembesi.

(m). Jika di kemudian hari orang-orang Kerinci di dae-rah pegunuangan mengambil peranan terhadap pihakJambi seperti yang dilakukan orang-orang Gayo dariAceh, kita harus pula unjuk diri. (n). Agar perwira-per-wira yang tersedia dan pernah melakukan operasi di dae-rah Aceh dapat pula ditempatkan di wilayah Kareside-nan Palembang (maksudnya Jambi).

Page 5: Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

Jambi Independent SENIN, 23 MARET 2009

MUAROJAMBIMUAROJAMBIMUAROJAMBIMUAROJAMBIMUAROJAMBILembaga Adat Melayu

Diminta NetralLEMBAGA Adat Melayu (LAM) Provinsi

Jambi meminta LAM Muarojambi bisa bersikapnetral dalam Pemilu 2009. Demikian disam-paikan Wakil Ketua LAM Provinsi JambiAsnawi Nasution. Kamis (19/3) pekan lalu,dia melakukan kunjungan kerja (kunker) keMuarojambi.

Sekda Muarojambi Syaifuddin Anang padakesempatan tersebut juga memberikan apresia-si atas sikap independensi dan netralitas lem-baga adat. “Sikap ini menunjukkan bahwa LAMJambi bukan lembaga yang terlibat dalam poli-tik praktis,” kata dia.

Syaifuddin berharap LAM melalui tokoh adatdan tokoh masyarakat yang ada di Muarojam-bi dapat mengimbau masyarakat demi lan-carnya Pemilu yang semakin dekat. “Yak-ni bagaimana agar menjaga situasi yangaman, tenteram, damai, berkaitan denganpelaksanaan masa kampanye dan tahapanPemilu 2009 serta dapat mengimbau ma-syarakat menggunakan hak pilihnya sesuaiaspirasi masing-masing,” jabar mantan KaroKessos Setda Provinsi itu.

Kunjungan LAM Provinsi Jambi itu untukmenyosialisasikan hasil Rakerda II LAMyang merekomendasikan berbagai programkerja dan kegiatan ke depan. Sementara Ke-tua LAM Bumi Sailun Salimbai MuarojambiSyamawi Darahim menyambut baik programkerja LAM.

Ia merespons koordinasi LAM dengan in-stansi terkait untuk mewujudkan programkerja tahunan, misalnya pembinaan adatsuku terasing yang bekerja sama denganKSPM. “Lalu pembinaan seni budaya be-kerja sama dengan Dinas Persenibud, pem-binaan hukum adat pedesaan bekerja samadengan Dinas PMD, dan banyak lagi lainnya,”kata Samawi.(fes)

Penyandang Cacat diMuarojambi Dapat

BantuanSEBANYAK 217 penyandang cacat berat di

Muarojambi bakal menerima bantuan dan ja-minan sosial cacat. Penyandang cacat tersebutakan menerima bantuan selama setahun penuh.Demikian disampaikan Kabid Sosial DinasSosnakertrans Muarojambi, M Zakir. Pemberi-an dana, kata Zakir, berdasarkan Peraturan Pe-merintah (PP) Nomor 43 Tahun 1998 tentangUpaya Peningkatan Kesejateraan Sosial Pe-nyandang Cacat.

Dana bantuan bersumber dari DepartemenSosial. Jumlah keseluruhan dana untuk penyan-dang cacat di Muarojambi 2009 itu sebesar Rp781.200.000. “Dana seperti itu sebenarnyasudah sejak 2006, tiap tahun selalu meningkat,”katanya.

Pelaksanaan pencairan dana itu dilakukan diKantor Pos terdekat setiap bulan. Penyaluran-nya sendiri akan diawasi oleh pendampingyang berasal dari pegawai kantor kecamatanmasing-masing.

“Diharapkan pendamping dari kecamatantersebut memantau setiap bulan penyalurannyadi Kantor Pos. Dan selalu melaporkan per-kembangan keadaan warga penyandang cacatyang ada di wilayah masing-masing,” terangZakir.

Bagi penyandang cacat yang sebelumnyamendapat bantuan tetapi telah meninggal du-nia, diharapkan keluarganya melaporkan kekantor kecamatan masing-masing atau melaluipendamping yang ditunjuk. Tujuannya supayapenyandang cacat yang meninggal dapat di-gantikan dengan penyandang cacat yang be-lum dapat.

Dia menambahkan, bagi penyandang ca-cat yang menerima bantuan itu hendaknyadapat memanfaatkan bantuan itu sebaik-baiknya. “Bantuan itu diharapkan berman-faat untuk penyandag cacat seperti untukmenenuhi kebutuhan dasar, peningkatangizi, serta pembelian sandang,” ujar Zakir,baru-baru ini.(fes)

IMPRESSIONSTanjab Barat Berlakukan

NIP NasionalKUALATUNGKAL - Konversi no-

mor induk pegawai (NIP) yang akanberbasis secara nasional segera diber-lakukan di Tanjab Barat. Saat ini BadanKepegawaian Daerah (BKD) TanjabBarat tengah mendata keseluruhanpegawai di sana.

Kepala BKD Tanjab Barat AmirulMukminin mengatakan, pendataanitu dilakukan seiring adanya perintahdari pusat untuk mengganti penomoranPNS. “Perubahan NIP wajib dilakukankarena merupakan perintah dari pusat,”ucapnya kemarin (22/3)

Pria yang biasa disapa Ameng itumenambahkan, mereka butuh waktuuntuk mendata 3.860 PNS di Tanjab

Barat. “Saat ini pendataan sudah ham-pir selesai. Saya sudah melaporkan kebapak bupati tentang nomor induk pe-gawai tersebut dan bapak bupati men-gatakan segera lakukan apa yang dim-inta oleh pusat,” ungkapnya.

Lantas apa yang melatarbelakangiperubah NIP tersebut? Pria berkacama-ta itu menyatakan banyak kemudahandengan perubahan tersebut. DenganNIP baru, akan terdata secara lengkapidentitas PNS bersangkutan. “Di NIPbaru tersebut nanti akan tertera tang-gal, bulan, dan tahun kelahiran danpada tahun berapa PNS tersebutmasuk menjadi pegawai,” ujarnyamencontohkan. (can)

DOK/JAMBI INDEPENDENT

GANTI NIP: PNS saat apel rutin. Dalam waktu dekat PNS di Tanjab Barat akan meng-ganti sistem NIP kepegawaian.

Produksi Gabah TanjabTimur 153 Kg Per Hektar

PRODUKSI gabah di Tanjung Tanjab Timursaat ini mencapai 153 per hektar. Itu tak terle-pas dari kerja keras Dinas Pertanian TanjabTimur bersama para petani dan pihak terkaitlainnya.

Sutisman, petani di Desa Lambur 1, Kecama-tan Muarasabak Timur, berhasil meningkatkanproduksi gabah varietas Ciherang yang dia ta-nam sebesar 2,78 ton per hektar. Itu meningkat76,7 persen dari rata-rata 3,62 ton. Sutismanmampu memproduksi 6,42 ton gabah keringdalam satu hektar sawahnya.

Kenaikan produksi gabah ini terungkap saatpanen awal pekan lalu, yang disaksikan seki-tar 120 petani dari berbagai desa di kecamatantersebut. Turut hadir pada panen raya demplotteknologi peningkatan hasil (TPH) score danpengendalian hama dengan virtako tersebut Di-nas Pertanian Tanjab Timur.

Kadis Pertanian Tanjab Timur Nuri mengata-kan, pemerintah sudah mempunyai program-program dalam rangka meningkatkan produk-si. Artinya, kata dia, produksi saat ini masih bisaditingkatkan dengan menggunakan teknolo-gi yang ada.

“Kami juga sudah menyediakan bantuan be-nih dan pupuk bersubsidi atau bantuan lang-sung pupuk (BLP) dan brigade proteksi. Namundibandingkan dengan kondisi lapangan, sara-na dan prasarana yang ada ini masih sangat ter-batas. Oleh karena itu, masih diperlukan kerjasama atau kemitraan dengan pihak swasta,”kata Nuri.(usr)

MUARASABAKMUARASABAKMUARASABAKMUARASABAKMUARASABAK

Pelayanan Kebersihan Belum MaksimalTerkendalaSumber daya danLetak Geografis

Sekernan. Sementara tujuh keca-matan lainnya terabaikan.

Padahal tak sedikit warga Muaro-jambi yang membuang sampah-nya ke wilayah Kota Jambi. Ituumumnya terjadi di daerah per-batasan. Yang paling tampak, ditugu batas Kota Jambi-Muarojam-bi di Mendalo.

Kepala Dinas Tata Kota, Keber-sihan, Pertamanan, dan DamkarKabupaten Muarojambi AmirulMukminin mengakui pelayanankebersihan sampah belum maksi-mal. Dikonfirmasi di ruang kerja-

nya, belum lama ini, dia mengata-kan itu terjadi karena kondisi le-tak geografis Muarojambi.

“Kondisi salah satu faktor pe-nyebab pelayanan kita belummaksimal,” terangnya. Selain per-masalahan letak geografis, Pem-kab masih terkendala fasilitas dansumber daya. Menurut Amirul, ar-mada yang mereka miliki terbatas.

“Untuk melayani kebersihan kitahanya ada tiga buah mobil truk.Dari segi personel, Pemkab Muaro-jambi juga mengalami kekura-ngan. Petugas kebersihan saat ini

hanya ada delapan. Padahal ideal-nya untuk satu armada menempat-kan personel paling sedikit limaorang,” paparnya.

Untuk mengatasi persoalan sam-pah di Kecamatan Kumpeh, Kum-peh Ilir, dan Sungaigelam, AmirulMukminin telah menyediakanmesin pengolah sampah menjadipupuk kompos. Mesin itu baruberoperasi tahun ini.

“Memang belum dapat dikata-kan maksimal, namun setidaknyakita telah berupaya memberikanpelayanan di tiga kecamatan itu,”

PELAYANAN kebersihan diMuarojambi belum maksimal.Pemkab setempat masih terkon-sentrasi menangani sampah di ibukota kabupaten, yakni Kecamatan

FRANCISCUS,Muarojambi

katanya. Kecamatan Jambi LuarKota sendiri, kata Amirul Mukmi-nin, telah mengambil langkah un-tuk mengatasinya. Khusus untukmengatasi sampah di sana, Pem-kab menyediakan tempat pem-bungan akhir di Desa SarangElang. “Jaluko masuk dalam prio-ritas kita. Makanya TPA untukdaerah Jaluko telah kita siap-kan,” katanya. Sementara per-soalan sampah di KecamatanMestong, Marosebo, dan Su-ngaibahar, tetap akan dipikir-kan, namun bukan tahun ini.(*)

Imbauan BupatiJadi Angin Lalu

Soal SuaraRekaman Walet

keluhan yang sama. Pria kelahiranKualatungkal itu menyayangkan bu-nyi-bunyian walet yang kerap terde-ngar tanpa kenal waktu. “Ini menanda-kan para pemilik rumah walet telah me-lecehkan imbauan Bupati yang jelas-jelas telah memberikan imbauan agarpemilik walet tidak membunyikan re-kaman tersebut pada jam-jam tertentu.Dan sayang ini tidak ditindaklanjuti olehSatpol PP. Jelas-jelas saya baca di koran, Bu-pati memerintahkan,” paparnya.

Kakan Satpop PP SuhardimanNangyu, Jumat (21/3), malah berkelit.Ia berdalih penertiban tersebut bukansepenuhnya tugas Satpol PP. Suhardi-man malah melemparkannya kepadacamat dan lurah. “Camat dan lurah jan-gan tidur saja. Masak tidak mengetahuihal tersebut. Mereka yang mengetahuisiapa pemilik walet yang masih mem-bandel itu,” ujarnya di SMAN 1 Kuala-tungkal.

Adapun Camat Tungkal Ilir JamilGumrih mengaku akan mengambil tin-dakan. “Saya akan surati kembali parapemilik walet yang masih membandeltersebut dan hal ini telah lama sayalakukan. Tetapi hasilnya masih demiki-an,” katanya di Kantor Bupati, akhirpekan lalu.(can)

KUALATUNGKAL - Meskipun telahmemberikan perintah lisan, imbauanBupati Tanjab Barat Safrial terkaitsuara rekaman burung walet belum di-indahkan pihak terkait. Walau Safrialtelah meminta rekaman pemanggilwalet itu tak terdengar di waktu salat Zu-hur dan Asar, hingga kini suara itu terusmenggema dari rumah-rumah walet.

Pihak terkait belum menggubris im-bauan orang nomor satu di Pemkab Tan-jab Barat tersebut. Akibatnya, kritikdiarahkan ke Satpol PP Tanjab Barat.“Ini tidak terlepas dari kurang tegasn-ya kepala Kantor Satpol PP dalam men-indaklanjuti perintah bupati untuksegera melakukan teguran kepada pe-milik walet yang masih juga memban-del,” kata Andika, tokoh pemuda Tan-jab Barat, soal masih terdengarnyasuara rekaman walet.

Bapak satu anak itu menilai KepalaKantotr Satpol PP Tanjab Barat, Su-hardiman Nangyu, kurang tanggapdalam menindaklanjuti imbauan Bu-pati. Padahal, kata dia, jelas-jelas Sat-pol PP diminta bertindak.

Warga lainnya, Iwan, menyampaikan

Masalah Tapal Batas Dua Desa TuntasTerkait Desa Kaosdan Olak Rambahan

MUARABULIAN - Setelahmelalui proses panjang, penye-lesaian tapal batas antara DesaKaos dan Olak Rambahan, Ke-camatan Pemayung, Batang-hari, akhirnya rampung.

Dalam rapat yang digelar olehpihak Pemkab Batanghari ber-sama pihak terkait, pada 18Maret lalu, kesepakatan keduadesa tercapai.

Diputuskan bahwa penempa-tan tapal batas tersebut ber-dasarkan pada peta wilayahyang dikeluarkan oleh BadanPertanahan Nasional (BPN)Provinsi Jambi pada 1984 sil-am. “Itu hasilnya. Dan kita juga

sudah melakukanpengecekan lang-sung di lapanganpada 10 Maret lalu,yang juga dihadiriPolres, BPN Jambi,dan perangkat desakedua belah pihak,”kata Sekda Batang-hari Erpan ketika di-hubungi via ponsel-nya kemarin (22/3).

Pada rapat pekan lalu itu, tu-rut hadir Polres Batanghari,BPN Jambi, Lembaga Adat Ba-tanghari, camat, dan perangkatdesa kedua belah pihak.

Erpan menambahkan, selan-jutnya akan dibuat peta yangsifatnya definitif. Sayang, me-ngenai kapan jelasnya tapal ba-tas tersebut diletakkan, Erpan

belum bisa men-jawab.

“Saya lupa, nantitakut salah, karenasaya lagi tidak me-megang petanya.Nanti saja di kantoruntuk lebih jelas-nya,” ucap Erpan.Lebih lanjut dia me-ngatakan, dengandemikian, persoalan

tapal batas dinyatakan telahselesai dan kuat secara hu-kum serta tidak bisa digang-gu gugat.

“Bagi pihak yang belum pu-as, agar dapat menahan diri dantidak terprovokasi dengan sia-pa pun. Kalau ada yang pro-vokasi, akan berhadapan de-ngan hukum,” tandasnya.(aki)

DO

K/J

AM

BI I

ND

EP

EN

DE

NT

BELUMTERTANGANIPetugas kebersi-han di Kota Jambiyang kerapmenanganisampah dariwarga Muarojam-bi, seperti di batasKota Jambi-Muarojambi.

Erpan

Page 6: Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

SENIN, 23 MARET 2009 Jambi Independent

Minggu Ini KPK Eksekusi AyinSebulan SalinanPutusan KasasiBaru Sampai

kan lalu. “Sekarang tinggalKPK mengeksekusinya. Se-karang tengah kami pikirkan dimana penjara untuk (Artalyta).Tunggu saja,” jelas Ferry ke-marin (22/3). Yang pasti, ek-sekusi itu tidak menghalangijaksa, apabila Ayin, panggilanArtalyta, melayangkan penin-jauan kembali ke MahkamahAgung (MA).

Dia menambahkan, Artalytasaat ini sudah melaksanakansebagian putusan hakim. Diantaranya telah membayarkandenda Rp 250 juta. “Denda jugasudah dibayarkan,” katanya.

Dia menerangkan, salinanputusan itu sangat lama diteri-ma KPK. Betapa tidak, sejak

MA menjatuhkan putusankasasi Jumat (20/2) lalu, sali-nan putusan baru diterimaPN pekan lalu. Berarti adajarak waktu sebulan agar acuanpelaksanaan eksekusi itu sam-pai ke meja jaksa KPK selakueksekutor. “Kalau dari MA ce-pat. Yang l ama i t u d i PN.Saya t i dak t ahu alasannyamengapa,” ujar Ferry.

Ke depan, agar pelaksanaanputusan yang telah berkekua-tan hukum tetap tak terus ter-hambat karena distribusi sali-nan putusan, KPK juga akanmelayangkan protes ke penga-dilan setempat. “Tentu kamijuga protes soal ini. Keluarnyalama. Kalau cepat eksekusi juga

segera kami laksanakan,” ter-angnya. Di antaranya yang be-lum sampai ke meja jaksaadalah salinan putusan kasasiUrip Tri Gunawan yang tetapdihukum 20 tahun penjara.

Seperti diberitakan, Jumatlalu majelis hakim MahkamahAgung yang diketuai ArtidjoAlkostar tetap menghukumAyin lima tahun penjara. Masapidana penjara untuk Ayinsama sekali tak berubah daridua pengadilan di bawahnya:Pengadilan Tinggi DKI Jakartadan Pengadilan Tipikor.

Majelis hakim juga menolaksembilan alasan kasasi yangdiajukan Ayin. Hakim menilaialasan yang menerangkan bah-

wa Pengadilan Tipikor danPengadilan Tinggi (PT) DKIJakarta yang telah salah me-nerapkan hukum tak dapat di-terima. Menurut dia, sikap pe-radilan di bawahnya dalam me-nerapkan pasal 5 ayat (1) b UUTipikor telah benar.

Dalih yang dikemukakanbahwa uang senilai USD 660ribu yang diberikan kepadajaksa Urip untuk usaha per-bengkelan juga tidak berdasar.Penyebabnya, da lam per-sidangan para jaksa yang me-nyidangkan Urip berhas i lmembukt ikan bahwa pr iakelahiran Sragen, Ja teng,tersebut merupakan penegakhukum. (jpnn)

JAKARTA - Artalyta Suryani,yang diringkus Komisi Pember-antasan Korupsi (KPK) setelahtertangkap tangan memberikansuap USD 660 ribu, bakal me-ringkuk di ruang pengap taha-nan dalam lima tahun ke depan.Pek a n i n i K o m i s i a kanmengeksekusi orang dekattaipan Sjamsul Nursalim ter-sebut ke penjara.

Menurut Direktur PenuntutanKPK Ferry Wibisono, KPK te-lah menerima salinan putusankasasi dari PN Jakarta Pusat pe-

RSJ Antisipasi Caleg GilaDokter dan PerawatSiaga 24 Jam

yang khusus mengantisipasikorban pemilu. “Puluhan dok-ter dan ratusan perawat ini kamisiapkan selama 24 jam,” paparKepala RSJ Pemprov SumateraUtara, dr Donald F SitompulSPKJ, Minggu (22/3).

Dokter yang berjumlah 30itu hanya yang siaga. RSJjuga menyiapkan langkahuntuk menambah perawatdan dokter bila pasien kor-ban pemilu itu meningkat. Se-lain itu, 15 ruangan dengandaya tampung ratusan orangtelah disiapkan.

Para dokter yang disiagakan

setiap saat siap melayani paracaleg yang ingin berkonsulta-si. “Kami telah siap untukmenangani para caleg yangstres ataupun yang mengalamigangguan kejiwaan. Terus ter-ang saja, selain untuk menan-gani langsung, kami para dok-ter siap untuk berkonsultasi,”jelas Donald.

Menurut dia, berdasar laporanataupun informasi yang masukkepadanya, telah ada beberapacaleg yang rutin berkonsultasikepada beberapa psikiater ter-kait kesehatan jiwanya.

Apa komentar politikus? Ket-

ua DPP Partai Golkar PriyoBudi Santoso mengakui, te-kanan dalam dunia polit ikmemang berat. Mereka yangtidak terbiasa bertempur di poli-tik berpotensi menderita gang-guan kejiwaan bila diderakekalahan. “Mungkin itu leb-ih rentan bagi mereka yangenggak tahan banting,” kataPriyo yang juga caleg DPR didapil Jatim I.

Hal itu, kata Priyo, biasanyaterjadi pada orang-orang yangbaru memasuki gelanggangpolitik. Mereka yang sebelum-nya terbiasa dengan dunia se-

lebriti atau dunia yang samasekali lain dengan dunia poli-tik cenderung mudah kaget.Akibatnya, mereka akan dropdan kekhawatiran gangguankejiwaan tersebut bisa terjadi.

Namun, kata Priyo, kecil ke-mungkinan itu terjadi padapolitisi yang berpengalaman.Mereka biasanya sudah tahanbanting dan menganggapmenang dan kalah soal biasa.“Memang sih ada deg-degan-nya dan kejutannya. Ya, dinik-mati saja dinamikanya. Itu yangbikin dunia politik tambahseru,” katanya.

Memang, kata Priyo, energidan sumber daya yang dikerah-kan untuk pemenangan pemi-lu cukup besar. Besarnya danapun membuat ekspektasi ke-menangan semakin tinggi.Mereka yang tidak siap menga-ntisipasi kekalahan akan lang-

sung drop.“Maka mereka yang bertahan

di dunia politik adalah merekayang fight. Dunia politik ad-alah dunia yang riil. Ini bu-kan dunia senda gurau dandunia tempat orang nampang,”tegasnya .(jpnn/tof/aga)

MEDAN - Persaingan kerasdalam pemilu berpotensi mem-buat stres para calon legislatif.Bahkan tidak tertutup kemu-ngkinan para pemburu kursiwakil rakyat yang gagal terke-na gangguan jiwa.

Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Pem-prov Sumatera Utara di Medantelah mengantisipasi bakalbanyaknya politisi stres itu.RSJ tersebut telah mempersiap-kan 30 dokter dan 200 perawat

Soal BLT, SBY dan Mega Saling KritikPALEMBANG - Presiden

Susilo Bambang Yudhoyono,selaku ketua Dewan PembinaPartai Demokrat, tidak terimaprogram Bantuan LangsungTunai (BLT) andalannya dikri-tik Ketua Umum PDIP Mega-wati Soekarnoputri. Saat berka-mpanye di Palembang kemar-in (21/3), SBY menjawab kritikpresiden kelima RI itu.

Menurut SBY, pemerintahyang dipimpinnya punya seg-udang program prorakyat.“Tidak benar kalau programprorakyat hanya BLT,” kataSBY ketika berkampanye Par-tai Demokrat di lapangan parkirStadion Sriwijaya, Palembang,kemarin (22/3). Sehari sebel-umnya, lokasi yang sama di-gunakan untuk kampanye Par-tai Golkar yang dihadiri ketuaumumnya, Jusuf Kalla.

Kepada simpatisan yang me-menuhi areal kampanye, SBYmengatakan, ada seorang

pemimpin yang tidak setujudengan program membanturakyat miskin. Bahkan pemer-intah dituding hanya memilikiprogram BLT. “Memang dulutidak ada BOS (Bantuan Opera-sional Sekolah), Jamkesmas(Jaminan Kesehatan Masya-rakat), PNPM (Program Nasion-al Pemberdayaan Masyarakat),dan BLT. Pemerintahan yangsekarang inilah yang membuatprogram-program prorakyattersebut,” ujarnya.

Program BLT, kata SBY, di-khususkan bagi rakyat miskinyang membutuhkan. “Tidakada yang salah negara memban-tu rakyatnya. Undang-undangjuga memerintahkan. Agamajuga tidak melarang. Programprorakyat ini harus dilanjutkan,”kata SBY disambut yel-yel “lan-jutkan... lanjutkan...” dari sim-patisan Demokrat.

Sebelumnya, saat berkam-panye di Jember pada Jumat

(20/3) lalu, Megawati mengkri-tik keras program BLT yangdilakukan pemerintah. Pro-gram tersebut dinilai meren-dahkan masyarakat kecil.

Menurut Mega, program BLThanya untuk kepentingan se-saat, bukan untuk jangka pan-jang. “Kasihan ibu-ibu, peny-et-penyet hanya untuk Rp 200ribu. Mana harga dirimu? Apaarti Rp 200 ribu jika harus peny-et-penyet?” sindirnya.

Menurut dia, PDIP protes kerasatas kebijakan yang mengham-bur-hamburkan dana besar itu.“Lebih baik untuk jembatan,jalan,” tegasnya. Karena itu, diaminta masyarakat tidak mudahdibodohi dengan program BLT.

Kampanye SBY di Palembangkemarin terasa meriah. SBY yangdidampingi Ani Yudhoyono danputra bungsunya, Edhie Basko-ro Yudhoyono, tampak berse-mangat dan antusias.

SBY kembali menyanyikan

dua lagu andalannya. BersamaChangcutters, dia menyanyi-kan lagu “Demokrat Berjuanguntuk Rakyat” dan bersamaAndra and the Backbone men-yanyikan lagu berjudul “Sem-purna”.

Sebelum di Palembang, pag-inya SBY berkampanye di ba-sis Partai Golkar dan Jusuf Kal-la di Makassar. SBY dan PartaiDemokrat menggelar kampa-nye di Stadion Andi MattalataMatoanging.

Meski di kampung saingan-nya, Jusuf Kalla, massa PartaiDemokrat ternyata tidak kalahdari massa Partai Golkar yangmenggelar kampanye seharisebelumnya. Stadion Matoa-nging dipenuhi dengan massaberkaus putih biru lengkapdengan poster dan atribut kam-panye Partai Demokrat.

Kepada warga Makassar, SBYmenjanjikan Sulawesi Selatansebagai lumbung pangan dan

lumbung energi bagi Indone-sia. Menurut SBY, Sulsel memi-liki potensi yang tinggi untukpengembangan energi dan pa-ngan. Program-program pemer-intah juga akan diarahkan un-tuk pengembangan pertaniandan energi. “Partai Demokratakan memberi bukti, bukan jan-ji. Ini nyata, bukan wacana,”kata SBY.

Sempat terjadi kericuhankecil saat SBY berorasi. Seorangcopet tertangkap tangan dannyaris dihakimi massa. Kejadi-an itu sekitar 10 meter di depanSBY. SBY menghentikan pi-datonya selama satu menit un-tuk memberi kesempatan kepa-da polisi mengamankan copettersebut.

Kampanye Partai Demokrat diMakassar juga dimeriahkansejumlah artis. Mereka antaralain Dewi Yull, Siti KDI, CiciParamida, Andra and The Back-bone, dan band Ungu.(jpnn)

KPU Janji Susur DPT Seluruh DapilBawaslu SarankanPenyusuran Langsungdi Tingkat Lapangan

rapat pleno pembahasan DPTbersama KPU kabupaten/kotadari daerah pemilihan JawaTimur VII. KPU mengundangKPU Kabupaten Pacitan, Pono-rogo, Trenggalek, Magetan,dan Ngawi, demi menindaklan-juti laporan DPT ganda dariPartai Demokrasi IndonesiaPerjuangan. “Seluruh DPTakan kami sisir, seperti pemang-gilan khusus saat ini,” kataHafiz kepada wartawan.

Menurut Hafiz, penyisiranDPT tersebut akan melibatkanperwakilan penyelenggara

pemilu tingkat provinsi. KPUtelah meminta seluruh provin-si untuk membawa seluruh ber-kas DPT lengkap. Penyisiranakan dilakukan denganmengecek satu per satu data tiappemilih. “Apa benar ada NIK(nomor induk kependudukan)ganda. Kalau ada, langsung di-coret. Kalau nama sama, NIKbeda tetap sah,” terangnya.

Penyisiran, lanjut Hafiz, bu-kan berarti mengubah peneta-pan DPT perbaikan pada 12Maret lalu. Maksud utamanyaadalah mengecek apakah ada

yang tidak memenuhi syarat.“Aturannya kan yang tidakmemenuhi syarat harus di-coret,” jelasnya.

Dia menyatakan, dugaanadanya penggelembunganDPT telah dilaporkan parpol disejumlah wilayah. Selain PDIP,ada juga Partai KebangkitanNasional Ulama (PKNU) yangmelaporkan penggelembun-gan DPT saat pilgub. “Bebera-pa partai juga mengeluhkan,namun belum lapor kepadakami,” kata dia.

Untuk kasus penggelembun-

gan DPT di KabupatenBangkalan dan Sampang saatPilgub, Hafiz menyatakan bah-wa data tersebut merupakandata saat Pligub. KPU sudahmelakukan revisi saat mene-tapkan DPT perbaikan pada 12Maret lalu. Lagipula DPT untukPilgub dan untuk pemilu legis-latif memang berbeda.

“Data Pilgub itu untuk pelak-sanaan Pilgub, mereka belummencatat pemilih yang berusiacukup setelah pelaksanaanPilgub. Karena itu, wajar bilaada penambahan. (jpnn)

JAKARTA - Komisi Pemili-han Umum tak ingin polemikDaftar Pemilih Tetap (DPT) ter-us berlanjut. Meskipun perbai-kan DPT telah dilakukan, Ket-ua KPU Abdul Hafiz Ansharymenegaskan akan menyusurkembali DPT dengan basisterkecil, yakni tempat pemun-gutan suara (TPS). Hal tersebutdisampaikan Hafiz di sela-sela

Page 7: Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

Jambi Independent SENIN, 23 MARET 2009

Datuk Vs Cucu Gaul------------- dari hal 8

Cucu : “Wah Atuk jago dong... emang mudo dulu minum apokek ?”

Datuk: “Hmmmm tunggu Atukpikir-pikir dulu ... kalau ndaksalah namannyo .. “mineralwater”

Cucu : “Yahhhh Atuk… Atukmalu-malu bae… &**&-%@^%^&@%...” (*)

Izin Pemeriksaan Amirudin Turun ------------------------------------------------------ dari hal 8

Buronan Pembu-nuh Istri Dibekuk ---------------- dari hal 8

Setelah keempatnya pergi,karyawan baru sadar laptopmiliknya tidak ada lagi di tem-pat semula.

Curiga dengan empat pelakutadi, karyawan kursus sempoalangsung mendatangi kantorPolsekta Jambi Selatan untukmelaporkan kejadian itu. Ataslaporan tersebut, dua jam kemu-dian keempat pelaku berhasilditangkap. “Saat ini kita masihmengembangkan kasusnya,apakah benar mereka pelaku-nya. Saat ini mereka masih dia-mankan di Polsek Jambi Sela-tan,” kata Aswini. (Cr02)

Pesta Miras, 11 Pelajar Diciduk ----------------------------------------------------------- dari hal 8

Nasrun Siap Kembali Diperiksa ----------------------------------------------------------- dari hal 8

Pemanggilan Bupati Tergantung Penyidikan Dugaan Korupsi Trans Tahura,Polda Belum Tetapkan Tersangka

Warga Desak Polres UsutDugaan Penjualan Lahan HP

JAMBI – Polda Jambi mela-lui Sat II Direktorat Reskrim(Dit Reskrim) terus mengusutkasus dugaan korupsi, dalampembangunan pemukimantransmigrasi yang masuk ka-wasan Taman Hutan Raya (Ta-hura) Sungai Aur, KabupatenMuarojambi. Proyek tersebut, se-nilai Rp 6,7 miliar yang dananyaberasal dari APBN tahun 2008.

Pantauan koran ini, hinggasaat ini sudah tiga orang yangdiperiksa oleh penyidik terkaitkasus dugaan korupsi ini. Mere-ka adalah Kadis SosnakertransMuarojambi, M Yamin, KetuaPanitia Lelang, Nahrowi dan

terakhir Sekretaris Panitia Le-lang, yang berinisial BD.

Kesemuanya ini, dipanggildalam kapasitas mereka se-bagai saksi. Kabid Humas Pol-da Jambi, AKBP SyamsudinLubis, mengatakan bahwa pe-manggilan terhadap ketiga or-ang tersebut, untuk dimintai ket-erangan seputar pembangunanpemukiman transmigrasi.

Lubis mengatakan, untuknilai kerugian negara dari kasusini belum dapat ditentukan.Pasalnya, masih menunggu di-audit oleh Badan PemeriksaKeuangan dan Pembangunan(BPKP). Polisi pun masih belum

menetapkan tersangka, dalamhal dugaan korupsi ini. “Masihmengumpulkan keterangansaksi,” katanya.

Sementara itu, masih dalampembangunan pemukimantransmigrasi ini, Polres Muaro-jambi juga ikut mengusut kasustersebut. Hanya saja, jika Pol-da Jambi mengusut kasus du-gaan korupsi, Polres Muaro-jambi mengusut tindak pidanaillegal logging.

Dalam kasus ini, sudah empatorang yang ditetapkan sebagaitersangka oleh penyidik PolresMuarojambi di bawah koman-da AKBP Tedjo Dwikora.(rib)

MUARATEBO - Warga Te-ngah Ulu, Kecamatan Tebo Te-ngah mendesak agar penyidikPolres Tebo mengusut tuntaslaporan tentang dugaan pen-jualan lahan hutan produksi(HP). Salah seorang tokoh ma-syarakat setempat M Syarifmengaku bersama warga laintelah tiga kali mendatangiMapolres Tebo guna melapordan menyerahkan bukti-buktikasus tersebut.

Menurut Syarif, laporan perta-ma dan kedua tidak ditanggapipenyidik kepolisian denganalasan data yang ada belumlengkap. Selain melapor ke ke-polisian, warga melaporkan keKejaksaan Negeri (Kejari) Tebo.

“Kami minta segera ditindak-lanjuti karena bukti-bukti dariDinas Kehutanan telah kami se-rahkan,” ujarnya.

Kapolres Tebo AKBP FrankyHarianto Parapat Melalu KasatReskrim AKP Herman Surionomembenarkan adanya laporanitu. “Saat ini laporan yang ma-

suk baru sebatas pengaduan,sementara bukti-buktinya be-lum ada. Namun begitu kita ma-sih melakukan penyidikan,” ujar-nya saat dihubungi kemarin (22/3). Untuk diketahui, menurutpenuturan beberapa warga,Kepala Tengah Ulu, Syafrimanbeserta beberapa rekannyadiduga telah menjual lahan HP.

Hal itu diketahui karena lo-kasinya telah keluar dari batastanah desa maupun tanah adat.Lahan tersebut menurut wargadijual kepada beberapa orangdari luar desa bahkan dari luarKabupaten Tebo.

“Karena antara batas tanahdesa dan tanah adat denganlokasi lahan HP ada batas danpapan merknya. Lokasi lahanyang dijual sudah jauh mele-wati batas masuk ke wilayahlahan HP,” tutur M Syarif.

Dari penuturan M Syarif, dike-tahuinya penjualan lahan HP itudiawali saat warga bersama paratokoh desa bermusyawarah un-tuk penyelesaian lahan desa.

Berdasarkan berita acara hasilkeputusan yang ditandatanga-ni sang Kades maka diben-tuklah tim yang terdiri dari 14orang tokoh desa untuk menye-lesaikan permasalahan tersebut.

Musyawarah tersebut diada-kan pada tanggal, 17 Septem-ber 2008 di balai desa. Dalamrapat tersebut dihadiri masing-masing oleh ketua badan per-musyawaratan desa (BPD),Imam Desa, Perangkat desa,tokoh agama, tokoh adat, tokohmasyarakat dan pemuda.

Dari hasil rapat tim bertugamendata lahan desa yang telahdigarap warga dari luar desa. Dima-na warga luar desa yang menggaraplahan desa harus membayar kepa-da desa sebagai PAD. Namunpada kenyatannya tim menemu-kan banyak warga dari luar desayang menggarap lahan hinggamasuk lahan HP. Dari hasil penelu-suruan tim diketahui beberapawarga yang menggarap lahan terse-but membeli dari seseorang dandiketahui oleh kepala desa. (san)

Untuk itu polisi akan segeramelayangkan surat pemanggi-lan terhadap Amirudin terkaitlaporan itu. Sekadar meng-ingatkan, Amirudin diaman-kan pada Jumat (6/3) lalu olehanggota Polsek Jambi Timursekitar pukul 05.00 WIB. Ami-rudin diamankan di RT 25 No36, Kelurahan Talangbanjar,Kecamatan Jambi Timur.

Anggota DPRD Tanjab Timurdari Partai Amanat Nasional(PAN) itu diamankan setelahdilaporkan Dewi yang me-ngaku sebagai teman wanitan-ya, karena telah melakukan pen-ganiayaan dan pengerusakan.

Puncak kejadian, Amirudindatang ke kamar kosnya di se-buah rumah toko Kelurahan Ta-langbanjar. Saat itu Amirudinmarah-marah sambil menam-parnya.

Tak tahan dengan perlakuanAmirudin yang sudah men-jalani hubungan dengannyaselama empat bulan itu, Dewimelaporkan ke Polsek JambiTimur. Berbekal laporan Dewi,polisi kemudian mendatangi

kediaman Dewi, dan Amirudinmasih berada di lokasi.

Tanpa perlawanan, Amirudinkemudian dibawa ke PolsekJambi Timur. Dari Polsek Jam-bi Timur, Amirudin kemudiandilimpahkan ke Sat Reskrim

Poltabes Jambi di bawah pim-pinan Kompol Bambang Her-manto. Polisi ikut mengaman-kan beberapa barang buktiberupa sebilah pisau, emberplastik kecil berwarna kuning,dan satu unit televisi merek

Advante ukuran 21 inci.Dewi sendiri telah dimintai ke-

terangan oleh polisi. Saat keluar,wanita itu mencoba menutupiwajahnya dari para wartawansambil berjalan cepat meng-hindari kejaran wartawan.(rib)

Saat ditanya mengenai kemu-ngkinan Nasrun akan ditetap-kan sebagai tersangka, Hermanmengaku belum mengarah kesana. “Kita tunggu hasil eva-luasi dulu,” elaknya. Menu-rutnya , tahap penyidikanmerupakan tahapan penyidik

menemukan alat bukti.Setelah evaluasi disusun,

Herman menjelaskan, pihak-nya akan meneruskan denganmengambil kesimpulan darihasil evaluasi itu. Baru kemu-dian dapat dijelaskan siapayang bertanggung jawab.

Saat dimintai tanggapan me-ngenai pemeriksaan yang akandilanjutkan kembali hari ini,Nasrun mengaku siap. “Sayatidak pernah berandai-andai,karena apa yang kita anggapbenar belum tentu benar,” ujar-nya via ponsel.

Untuk itu ia akan menyera-hkan sepenuhnya kepada ah-linya; proses sedang dilakukanpenegak hukum. “Saya hanyaberharap agar kasus ini tidakmenjadi hal serius, karena inimenyangkut kepentingan,”tandasnya. (lyn)

Khususnya bagi pelajar yangdianggap kurang disiplin da-lam mengikuti proses belajarmengajar. Sebelas pelajar akandiberi sanksi administrasi ter-berat berupa pemberhentian.Itu bila sudah sampai tiga kaliterjaring razia. Sering dilaku-kannya razia pelajar karenaakhir-akhir ini banyak ditemu-

kan pelajar membolos dan ber-keliaraan di luar sekolah saatjam pelajaran.

Kasat Satpol PP Kaprawi saatdikonfirmasi mengatakan raziayang dilakukan merupakankerja sama antara Diknas Mera-ngin dan Satpol PP. “Kita bah-kan sudah menjaring ratusanpelajar dengan berbagai kasus,

mulai dari ponsel bergambarporno, pelajar bolos ke tempathiburan, pelajar membawa sen-jata tajam dan terakhir pelajarmabuk,” terangnya.

Terpisah, anggota Komisi IIIDPRD Merangin, Muchtar,mengatakan bahwa sejak Dik-nas melakukan razia disiplinpelajar beberapa minggu lalu,

berdampak positif demi me-nyongsong Merangin bersihdan bermoral. “Buktinya, pe-lajar yang ada di kecamatan-kecamatan sudah mulai tertibdan itu merupakan solusi ter-baik dalam peningkatan disip-lin di kalangan pelajar. Raziapelajar tersebut harus terus di-lakukan,” pintanya. (guh)

PemeriksaanKasus PLTG Gate

JAMBI – Pekan ini, tim Pe-nyidik Satuan Khusus (Satsus)Tindak Pidana Korupsi Kejak-saan Tinggi Jambi masih terusmelanjutkan proses penyidikanterhadap kasus dugaan tindak pi-dana korupsi pada PT TanjungJabung Power, Kualatungkal.

Untuk proses pengembangan,beberapa orang dari Badan Us-aha Milik Daerah (BUMD) danPemkab Tanjab Barat sudah di-periksa. Mereka semua men-jelaskan mengenai perjanjiankerja sama yang dilakukan se-gitiga antara Pemkab, BUMD,dan PLTG.

Dari sejumlah saksi yang di-panggil Kejaksaan, adakah ke-mungkinan Bupati Tanjab Ba-rat Safrial akan dipanggil gunadimintai keterangan? Menang-gapi hal itu, Asisten PidanaKhusus (Aspidsus) Andi Her-man mengaku belum bisa me-mastikan. “Soal pemanggilan

(Bupati, red), belum dapat di-pastikan,” katanya. MenurutAndi, pemanggilan Bupati ter-gantung fakta yang diperolehdari proses penyidikan. “Saatini kan masih dalam proses pe-nyidikan,” ujarnya.

Sampai saat ini, kata Herman,belum ada hasil penyidikanyang mengarah kepada per-mintaan keterangan terhadapBupati Tanjab Barat itu. “Kasusini masih berkembang, tidakmenutup kemungkinan ia di-panggil guna dimintai ketera-ngan,” katanya lagi.

Herman mengatakan, dalamproses penyidikan, dia bersamatim akan melakukan permin-taan keterangan kepada sejum-lah saksi yang dipanggil sesuaiprosedur yang berlaku. “Eva-luasi akan dilakukan, jika pe-meriksaan terhadap saksi telahselesai dilakukan,” tandasnya.

Untuk diketahui, dua anggo-ta tim pengkaji tim pengkajikerja sama yang dilakukan an-tara Pemkab Tanjab Barat danBUMD serta PT Tanjung Ja-

bung Power diperiksa tim Sat-sus Kejati Jambi bidang pela-yanan umum.

Saksi yang diperiksa adalahMushlih yang merupakan Ka-bag Organisasi. Dia diperiksaDyah P. Saksi lain, mantan Plt

Sekda Tanjab Barat Gatot Su-harno, yang sekarang menjadikepala Bawasda Tanjab Barat.Gatot diperiksa Edi Iskandar.Materi pemeriksaan terhadapkeduanya mengenai pencairandana. (lyn)

DOK/JAMBI INDEPENDENT

KASUS PLTG: Mesin PLTG saat ini masih mampu memberikan ke-butuhan listrik untuk Tanjab Jarat.

Page 8: Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

8 www.jambi-independent.co.id [email protected] n ECERAN: Rp. 3.500,-

Jambi Independentsenin, 23 maRet 2009

adveRtoRial

society

Perbankan Jambi Peringati maulid nabimasYaRaKat Perbankan

Jambi secara bersama mempe­ringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1430 Hijriah, Sabtu (21/03) pukul 09.00 WIB bertempat di Masjid Nurdin Hasanah. Acara dihadiri oleh ratusan karyawan dan keluarga besar Perbankan Jambi, baik itu bank pemerintah mau pun bank swasta. Kegiatan yang dilaksanakan oleh Badan Musyawarah Perbankan Dae­

rah (BMPD) Jambi mengang­kat tema “Mari kita tingkatkan persatuan perbankan untuk membangun perekonomian Jambi”.

Peringatan Maulid Nabi secara bersama yang baru pertama kali dilakukan oleh Perbankan Jambi turut dihadiri oleh Gubernur Jam­bi Zulkifli Nurdin dan istri, Ratu Munawarroh. Hadir sebagai penceramah Ustadz Othman

Omar Shibab dari Jakarta yang menyampaikan tentang perjua­ngan nabi dalam menyampaikan syariah Islam. Begitu juga dalam hal perekenomian Nabi Muham­mad SAW telah mengajarkan tentang ekonomi syariah, yang kini telah banyak terapkan oleh perbankan di Indonesia mau pun di dunia.

Pada kesempatan tersebut Ketua Badan Musyawarah Per­

bankan Jambi H Iing Hasanudin menyampaikan dengan sema­ngat kebersamaan ini, agar apa yang menjadi visi dan misi per­bankan dapat tercapai dengan baik. Dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini ada dua hal yang harus dijadikan pelajaran yakni mengenang kepribadian dan perjuangan rasul, serta mencontoh dan meneladani apa yang telah di­

iing (kiri) menyerahkan sumbangan. Ratu munawwaroh (empat kiri) bersama undangan. doa bersama dipandu Ustaz othman omar shihab.foto-foto:Rolanda hasibUan/Jambi indePendent

Iing (kiri) menyerahkan plakat kepada Zulkilfi Nurdin.

Zulkifli Nurdin menyampaikan sambutan. Ceramah dari Kh othman omar shihab.

Datuk Vs Cucu Gaul ADolAh sebuah dusun yang sangat ter-

pencil tinggal seorang datuk dan cucu gaul sedang ngobrol. Malam itu, si datuk mergoki cucunyo lagi mabuk minuman keras. Meski ketahun mabuk, tapi si cucu yang bernamo Kulup dak kno marah.

Pado suatu hari Datuk yang sedang santai mendapati cucunyo yang sedang mabok..

Datuk : “Kau mabok yo Kulup yooo??”Cucu : “Iyo Tuk... tadi habis minum ma kanti-

kanti -temen… Atuk mau dak biak aku minta dengan kanti Kulup”

Datuk: “Minum berapa botol kamu sampai mabok gini..?”

Cucu : “Cumo duo botol Tuk..”Kakek : “Ahhh kamu ini maluin ajo, kakek

dulu waktu mudo dulu minum limo botol ndak mabok-mabok...minuman dari barat lagi. Impor gitu loooo.”

ado-ado bae...

baca datuk hal 7

Buronan Pembunuh Istri Dibekuk

Izin Pemeriksaan

Amirudin Turun

Polisi Segera Kirim Surat Panggilan

Pesta Miras, 11 Pelajar Diciduk

Nasrun Siap

Kembali

Pengembangan Kasus Pencurian Laptop

JAMBI Romiko alias Miko (33), laki-laki pengangguran yang tinggal di Lorong Budiman No 32, RT 04/02, Kelurahan Budiman, Kecamatan Jambi Timur, Jambi, diamankan Polsek Jambi Selatan, Jumat (20/3) lalu. Miko merupakan seorang dari empat tersangka yang diamankan tim Buser atas tuduhan melakukan pencurian satu unit laptop di salah satu tempat kursus sempoa.

Miko juga merupakan tersangka kasus pembunuhan terhadap istrin-ya sendiri pada 2006, dan sekarang kasusnya dinyatakan lengkap (P-21). Kasus Miko saat ini siap dilan-jutkan ke tahap II di kejaksaan.

Kapoltabes Jambi melalui Kabag Binamitra Poltabes Jambi AKP As-wini Asnawi membenarkan kejadi-an itu. Setelah dilakukan pengem-bangan, Miko merupakan tersangka

kasus pembunuhan istrinya sendiri pada 2006 silam. Atas dakwaan itu, dalam waktu dekat berkasnya segera dilimpahkan.

Untuk diketahui, Miko pernah dihukum setahun penjara atas da-kwaan kasus narkoba. Sejalan den-gan masa penahanan, kasus dugaan pembunuhan yang dilakukan Miko terus berjalan dan dinyatakan leng-kap sejak Februari lalu.

Menurut Aswini, keempat pemu-da itu diamankan karena dilapor-kan telah mencuri sebuah laptop. Mereka diamankan sekitar pukul 17.00 WIB.

Saat beraksi, pelaku datang ke tempat kursus sempoa dan menga-lihkan perhatian karyawan kantor. Dua pelaku berpura-puura hendak mendaftar kursus. Sedangkan dua lagi beraksi mencuri laptop.

Berhasil mengambil satu laptop di atas meja kerja, empat pelaku lantas meninggalkan ruangan kursus.

baca buronan hal 7

JAMBI Satreskrim Poltabes Jam-bi dalam waktu dekat akan mengir-imkan surat pemanggilan terhadap Amirudin HK (30). Pemanggilan Amirudin untuk meminta keteran-gan guna menindaklanjuti laporan Dewi (26) soal penganiayaan yang dilakukan.

Kapoltabes Jambi AKBP Bobby IOR Adoe melalui Kabag Bina Mitra AKP Aswini Nawawi mengatakan, pemanggilan Amirudin setelah Poltabes menerima surat izin pemer-iksaan dari Gubernur Jambi.

“Surat izinnya sudah kita terima Jumat (20/3) lalu, setelah 14 hari kita ajukan surat izinnya,” katanya kemarin (22/3).

baca izin hal 7

eddY JUnaedY/Jambi indePendent

Dilakukan saat Jam Belajar

BANGKO - Dunia pelajar Mera-ngin tercoreng. Betapa tidak, seban-yak sebelas pelajar diciduk Satpol PP tertangkap basah sedang pesta minu-

man keras (miras). Semua pelajar dari SMA 6 Merangin itu ditangkap di kawasan Bangko Tinggi, Sabtu (21/3) sekitar pukul 15.00 WIB.

Para pelajar yang terjaring razia saat jam belajar berlangsung itu kemudian digiring ke Kantor Di-nas Pendidikan Nasional (Diknas)

Merangin. Saat diciduk, beberapa orang diduga dalam kondisi teler.

Kadiknas Merangin Fauzi saat dikonfirmasi membenarkan ada-nya sebelas pelajar yang tertangkap tersebut. “Para pelajar itu tertangkap razia saat jam belajar,” ujar Fauzi kemarin (22/3).

Menurut Fauzi, Diknas akan mela-kukan pembinaan terhadap pelajar tersebut. Untuk itu guru dan orang-tua yang bersangkutan dipang-gil. “Kami minta pelajar itu tidak mengulangi perbuatannya. Nama-nama kesebelas pelajar itu sudah diserahkan ke sekolahnya supaya

diberi pembinaan yang serius,” jelas Fauzi.

Lebih lanjut Fauzi menyatakan, Kadiknas Merangin bersama Satpol PP tidak henti-hentinya melakukan razia.

baca Pesta hal 7

Diperiksa

Harap Kasus Tak Menjadi Hal Serius

JAMBI Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jambi masih terus melakukan upaya penyelesaian proses penyidikan dalam kasus dugaan tindak pidana korupsi dana bonus atlet. Itu ditan-dai dengan pemeriksaan kembali terhadap Ketua Harian KONI Jambi, Nasrun Arbain, hari ini (23/3).

Nasrun kembali dipanggil Kejak-saan untuk melanjutkan pemberian keterangan seputar pemberian bonus dan pemotongan dana bonus atlet itu. Pemeriksaan merupakan pemerik-saan lanjutan. Adanya pemeriksaan dikatakan Asisten Pidana Khusus (Aspidsus) Kejati Jambi Andi Herman. “Pemeriksaan yang lalu belum selesai,” ujar Andi.

Meski banyak kalangan men-duga Nasrun bertanggung jawab

atas dugaan pemotongan dana bonus dan dana insentif atlet, Nasrun masih diperiksa sebagai saksi.

Sebelumnya Nasrun mengatakan, pemotongan dana bonus atlet di-lakukan atas dasar kesepakatan dan musyawarah yang telah dilakukan. Menanggapi hal itu, Herman men-gatakan, musyawarah yang telah di-lakukan belum tentu menghilangkan perbuatan hukum yang dilakukan.

“Perbuatan melawan hukum itu su-dah diatur tersendiri,” katanya.

Jadi, musyawarah belum tentu dapat menghilangkan perbuatan melawan hukum yang mereka laku-kan. “Semua akan dikaji terlebih dahulu dari berbagai aspek yuridis,” tegasnya.

Jika pemeriksaan Nasrun selesai, pihaknya akan mengevaluasi hasil pemeriksaan para saksi.

baca nasrun hal 7

edd

Y JUn

aed

Y/Jam

bi in

dePen

den

t

baKal diPeRiKsa: amirudin kembali akan dipanggil polisi untuk dimintai keterangan.

dIPeRIKSa LaGI nasrun arbain saat diperiksa tim satsus Kejati, beberapa hari lalu. hari ini (23/3) dijadwalkan nasrun kembali akan menjalani pemeriksaan dalam kasus yang sama.

gRafis:sUJatmiKo/Jambi indePendent

Page 9: Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

www.jambi-independent.co.id [email protected] n ECERAN: Rp. 3.500,- 8

AdveRtoRiAl

Jambi Independent senin, 23 MARet 2009

Pt KPM Raih lima Penghargaan nasionalJAMBi - Tak langsung berpuas

diri dengan apa yang telah diraih, PT Kerinci Permata Motors (KPM) terus berusaha meningkatkan kin-erjanya. Upaya meningkatkan kin-erja terus dilakukan oleh PT KPM, untuk menjadi yang terbaik.

Belum lama ini, kinerja PT KPM berhasil masuk dalam jajaran prestasi nasional yang dilakukan oleh PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) selaku authorized Mit-subishi. PT KPM akhirnya berhasil meraih lima penghargaan nasional di tahun 2008.

Penghargaan yang didapat adalah National Top 3 the Best 3S Dealer 2008, yang dinilai berdasarkan sales, service, dan spare part. Meski penyerahan penghargaan tersebut baru pertama kali dilakukan oleh PT KTB, namun lagi-lagi PT KPM berhasil menempat posisi masuk

dalam jajaran diler terbaik.PT KPM juga berhasil mendapat-

kan penghargaan National Top 1 Dealer Development Program 2008 (DDP). Berkat penghargaan ini PT KPM pun mendapatkan hadiah uang tunai Rp 150 juta yang digu-nakan untuk renovasi dan material penunjang showroom, serta mate-rial penunjang pameran. “Penghar-gaan ini sudah dua kali diraih oleh PT KPM,” jelas Burhanudin Cheng, Branch Manager PT KPM.

Keberhasilan PT KPM mem-pertahankan penghargaan DDP cukup membanggakan, yang juga pernah didapat pada tahun 2007, dengan kategori penilaian pelay-anan diler terbaik dan showroom terbaik

Selain meraih penghargaan untuk diler, Sumber Daya Manusia (SDM) PT KPM pun berhasil memukau

para tim penilai, melalui peningka-tan kinerja yang telah dilakukan. Jadi wajar, bila akhirnya karyawan berprestasi di dealer Mitsubishi ini mendapat penghargaan The Most Improved Service Performance Region Sumatera, dan penghar-gaan National Top 2 the Best Facility Spare Part 2008.

Seiring sejalan dengan kinerja terbaik yang telah dilakukan, para marketing PT KPM pun kembali berhasil meraih award bergengsi di jajaran para sales Mitsubishi yakni Sales Appraisal Program (SAP) 2008. Mereka yang mendapatkan award tersebut adalah Rita Saride-wi kategori counter sales, the Best Performance I Regional Sumatera dan uang tunai Rp 7 juta.

Penghargaan lainnya juga diraih oleh Edwar kategori Supervisor, the Best Performance II Regional

Sumatera dan uang Rp 6,5 juta, Eny Erdina kategori Supervisor berhadiah Rp 4,5 juta, the Best of the Best Performance III, dan kat-egori sales manager direbut oleh Emi, the Best Performance Region Sumatera. Selain mendapatkan uang tunai, para marketing terbaik itu pun mendapatkan hadiah tour ke Bali selama lima hari.

Pemberian penghargaan SAP ini berdasarkan jumlah unit penjualan dan pencapaian target, kelengka-pan laporan, dan in house training. Untuk diketahui pada tahun 2007, sales PT KPM juga berhasil meraih SAP tingkat regional.

“Karena ditahun 2008 PT KPM berhasil dapat lima penghargaan tingkat nasional, maka ditahun 2009 kami berupaya dapat lebih baik lagi,” tandas pria berkulit putih ini. (ynn)

TRANSFER PULSA, MASA AKTIF BERTAMBAHSaat ini pengguna kartu prepaid Indosat

(IM3 maupun Mentari) semakin dimudahkan dengan adanya Transer Pulsa (TP), kalau sebelumnya pelanggan IM3 hanya bisa Transfer Pulsa ke sesama IM3, dan Mentari hanya bisa ke sesama Mentari dan transfer Pulsa tidak menambah masa berlaku (sep-erti isi ulang biasa), mulai tanggal 5 Maret pelanggan IM3 sudah bisa melakukan trans-fer Pulsa ke pelanggan Mentari, begitu juga sebaliknya pelanggan Mentari sudah bisa melakukan Transfer Pulsa ke IM3, bahkan bisa melakukan Transfer Pulsa ke pelanggan Matrix Auto, dan Transfer Pulsa yang dilaku-kan akan menambah masa berlaku.

Pada Transfer Pulsa dengan nominal Rp. 5000 akan ditambahkan masa aktif sesuai dengan jenjang yang telah ditetapkan, yaitu :

Nominal 5 <10K : masa aktif 3 hari, 10 - <20K : masa aktif 7 hari, 20 - <50K : masa aktif 15 hari, 50 - <100K : masa aktif 22hari, 100 - <150K : masa aktif 30 hari, 150 - e”200K : masa aktif 45 hari.

Biayanya MurahTariff per Transfer Rp. 600 (sesudah Ppn). Pelanggan yang berada di Luar Negeri akan dikenakan tambahan biaya sesuai dengan biaya SMS di Negara/operator yang berlaku.

Caranya MUdAH!- ketik TP<spasi>No HP tujuan <spasi> Nominal kirim ke 151. Contoh : TP 0857 58864444 15000 kirim ke 151

- Berlaku untuk semua pelanggan Mentari, IM3 maupun Matrix Auto sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.- Selain penambahan masa aktif, B# akan menerima masa tenggang selama 30 hari (kecuali matrix Auto).

- Setiap pulsa hasil transfer akan teraloka-sikan ke main account B#, sehingga tidak akan hilang apabila pelanggan ybs pindah service class.- Penambahan masa aktif pada B# akibat menerima transfer pulsa, tidak akan men-gurangi masa aktif A#- Jumlah transaksi per hari tidak dibatasi.- Maksimum total nominal transfer per bulan tidak dibatasi. - Keduanya, pentransfer (A#) & penerima (B#) HARUS berada di masa - Pengirim harus mempunyai minimal pulsa Rp 5.000,- setelah transfer- Tidak dapat melakukan transfer ke A# send-iri (tidak berlaku A# transfer ke A#)- Maksimum pulsa per transfer Rp. 200.000, - Minimum pulsa setelah transfer Rp. 5.000.- Maksimum total nominal transfer per hari Rp. 200.000.

Jadi jangan ragu lagi untuk Transfer Pulsa menggunakan Kartu Indosat.**

sMs inteRAKtiF : sMs Pertanyaan ke : 0857.5886.4444 Mohon mencantumkan nama Anda (tarif normal)iRAWAn (0815.3995.xxxx)saya punya MentARi, apa betul saya bisa dapat tarif seperti di iM3? Bagaimana

caranya?Jawab : Betul, Caranya cukup SMS, ketik : REG <spasi>IM3. Kirim ke 2020, untuk kembali ke Mentari ketik REG <spasi>dasar. Kirim ke 2020.desy (0856.6984.xxxx)

Katanya iM3 ada Gratis 400 sMs seharian, caranya gimana yah..??Jawab :Memang Benar, Caranya cukup lewat SMS, ketik : sMs, kirim ke 303 Cuma Rp. 1.500/hari. Atau Rp. 3,75/SMSMurah kan..??

Mitsubishi Grandis MitsUBisHi Grandis tampil se-

makin nyaman, menawan, dan berkelas. Mitsubishi Grandis mer-ekfleksikan berbagai pesona ke-mewahan dan gairah yang semakin meneaskan citra penggunanya yang prestisius. Ada beberapa perubahan pada bagian eksterior dan interior, tagline baru “The Art of Luxury” kembali menegaskan Mitsubishi Grandis sebagai kenda-raan yang mampu merefleksikan berbagai pesona kemewahan, dan gairah yang semakin menegaskan citra penggunanya yang prestisius.

Grandis, memiliki mesin handal MIVEC (Mitsubishi Innovative Valve Timing and Lift Electronic Control System) dan sistem INVECS - II 4A/

T. Kendaraan in pun memberikan keamanan karena didalamnya dibenamkan Engine immobilizer, illuminated ignition switch, airbag, teknologi RISE, sistem pengereman ABS, EBD & Brake assist system. Kendaraan ini pun memiliki fungsi kelengkapan berkualitas tinggi layaknya ruang keluarga modern. Bagi yang ingin memilikinya, silah-kan lakukan pemesanan sekarang juga ke PT Kerinci Permata Motors (KPM).

Saat ini PT KPM menawarkan uang muka hanya 15 persen dan bunga ringan 0 persen pada tahun pertama. Kesempatan ini hanya berlaku hingga 30 April 2009. (ynn)

Mitsubishi lancer exMitsUBisHi Lancer sebagai

sedan sport dirancang untuk Anda yang menyukai kecepatan, kenda-raan ini siap menghadirkan per-forma terbaiknya dengan teknologi terdepan. Dua varian sedan premium dari Mitsubishi hadir untuk konsumen Indonesi adalah Lancer Evolution dan Lancer EX 2.0 GT. Varian baru ini merupakan model tambahan dari model Lancer sebelumnya.

Lancer Evolution sedan per-forma tinggi dengan teknologi ter-

mutakhir dari Mitsubishi Motors, legenda juara mobil kencang yang tetap memberikan keamanan dan kenyamanan dalam berkendara. Lancer EX 2.0 GT sedan premium yang merupakan “saudara” varian yang sama dari Lancer Evolution, generasi terbaru sedan sport yang didesain untuk menikmati kecepa-tan dan kenyamanan.

Kehandalan Lancer menggu-nakan mesin 2.0-liter 16 valve MI-VEC DOHC, Transmisi INVECS III

CVT. Untuk keamanan, terdapat antilock Braking System, RISE Body, Electronic Brake Force Distribution, SRS Airbag, Keyless Entery & Immobilizer. Dalam hal kenyamanan, mobil ini dileng-kapi fitur fungsional didalamnya, sistem audio berkualitas.

Lancer Ex yang dikumandang-kan oleh PT Krama Yudha Berlian Motors di tahun 2008 lalu, lahir dengan bentuk ujung depan sep-erti mulut ikan hiu, ditambah pen-

empatan sudut lampu yang tajam, menambah kesan tegas si sporty berkapasitas 2.000 cc ini.

Ruang sepatbor dengan pelek 18 inci masih terlihat luas, sehingga sepertinya menggunakan pelek 20 inci pun masih bisa terpasang.

Didukung oleh Teknologi tinggi, Layanan purna jual yang baik dan harga spare part yang terjangkau, bukan tidak mungkin Mitsubishi Lancer ini kembali merajai kelas sedan di Indonesia. (ynn)

Rentetan plakat penghargaan yang berhasil di raih oleh Pt KPM.

Presdir sumatera Berlian Motors, toni Chandera (tiga kanan) ketika menerima penghargaan Best seller top 3.

Mitsubishi lancer ex dan jajaran sdM Pt KPM.

Burhanudin Cheng (dua kiri) saat menerima penghargaan ddP na-sional top i.

Marketing terbaik Pt KPM ketika menerima penghargaan di Bali belum lama ini.

Page 10: Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

Jambi IndependentSENIN, 23 MARET 2009

Pengasuh: Rosefina

"Hati yang tenang menyegarkan tubuh, tetapi iri hati membusukan tulang"

SURYA ELVIZA, Kota Jambi

KOKOKOKOKOKOKOKOKOKO

Sehat Jadi VegetarianHIDUP sehat merupakan keinginan setiap

orang. Hanya saja tidak semua orang bisamelaksanakan gaya hidup sehat dalam ke-seharian mereka. Salah seorang yang men-jalani hidup sehat adalah Han Seri Lawin. Itukarena sudah beberapa tahun belakanganHan menjadi vegetarian. “Saya merasabahwa menjadi vegetarian itu merupakanpilihan yang baik untuk hidup saya. Sayamerasa lebih sehat hanya dengan mengonsumsibuah-buahan dan sayur-sayuran tanpa mema-kan daging yang banyak mengandung lemak,yang akhirnya juga akan mendatangkan pe-nyakit,” ujarnya.

Saat ini, pria yang bertempat tinggal di ka-wasan Jelutung itu diberi kepercayaan se-bagai penasihat Indonesian VegetarianSociety (IPS) Kota Jambi. “Itu merupakanorganisasi tempat berkumpulnya para ve-getarian. Mereka bisa mendapatkan ber-bagai informasi yang berkaitan dengan ma-kanan vegetarian dan manfaat menjadi se-orang vegetarian,” bebernya.

Dalam kesehariannya,bapak dua anak itu

juga menjabat se-bagai pengurusBidang Bhakti Mu-lya di Yayasan TeoChew. “Di sanasaya ber tugasmengurus kese-nian dan budaya,”

bebernya. (viz)

Melihat Bazar Vegetarian di Vihara Putra Maitreya

Kenalkan Hidup Sehat ke Masyarakat, 100% HalalSabtu hingga Minggu (21-22/3),

Vihara Putra Maitreya menggelarBazar Vegetarian. Sebanyak 20 stan

menyuguhkan semua makananuntuk para vegetarian. Acara itu

digelar sekali setahun agar lebihbanyak lagi masyarakat yang

memutuskan menjadi vegetarian.Vegetarian merupakan salah satu

pilihan untuk hidup sehat.

SABTU (21) sekitar pukul 16.00 WIB,Suasana Vihara Putra Maitreya yang ber-lokasi di Jalan Hasyim Ashari, Gang Pese-ban No 98, terlihat berbeda. Halaman Vi-hara dipenuhi sekitar 20 stan makananyang menyuguhkan berbagai panganan lezatdan nikmat. Selain itu, beberapa stan lainnyapun ikut ambil bagian, seperti stan pakaian,aksesori, dan beberapa stan lainnya.

Kali ini Vihara Putra Maitreya kembalimenggelar bazar Vegetarian yang menja-di kegiatan rutin setiap tahun. “Itu me-rupakan kerja sama antara Indonesian Veg-etarian Society (IVS) dan pihak Viharayang sudah menjadi agenda tahunan kita,”ujar Han Seri Lawin, penasihat IVS. BazarVegetrian digelar selama dua hari, Sabtu(21/3) pukul 16.00-20.00 WIB dan Ming-gu (22/3) pukul 14.00-20.00 WIB.

Suasana yang tercipta layaknya pasarbeduk yang digelar saat Ramadan. 20 stanmakanan berjejer di satu kawasan. Ma-syarakat yang hadir tidak hanya disuguhiberagam jenis makanan dan minuman,tetapi dimeriahkan hiburan, termasuk olehpembawa acara kocak. Ada beberapa jenismakanan yang bisa dinikmati pengun-jung, seperti bakso, burgo, mi medan, ken-tucki, martabak india, mi telur, mi pangsit,nasi gemuk pizza, satu kacang, lumpia, softdrink, dan jenis makanan dan minumanlainnya. “Makanan di sini tidak ada yangmengandung hewan atau makhluk ber-nyawa. Ini dibuka untuk umum dan 100persen halal,” ujar Han di sela acara.

Wakil Ketua IVS, Herry, mengatakanbahwa acara itu merupakan agenda tahunanIVS. Tujuannya mengenalkan hidup sehatmelalui makanan yang mengandung buah-buahan dan sayur-sayuran; bahwa menjadiseorang vegetarian merupakan pilihan un-tuk hidup sehat dan bebas dari berbagai je-nis penyakit. “Kita ingin agar masyarakatlebih sadar bahwa menjadi seorang vegeta-rian tidaklah sulit, bahkan bisa menjalanihidup sangat sehat. Banyak sekali manfaat

dari memilih menjadi seorang vegetarian.Untuk itulah organisasi ini kita bentuk,agar semakin banyak masyarakat yangmemilih menjadi vegetarian,” ujarnya.

Herry menambahkan, tahun ini sambutanmasyarakat terhadap kehadiran BazarVegetarian sangat baik dibandingkan

tahun sebelumnya. “Itu bisa dilihat darijumlah stan yang hadir dan masyarakatyang ikut meramaikan bazar. Bisa jaditahun depan kita buat tiga hari bahkanseminggu. Kita berharap agar acara itu bisabernilai positif dan bermanfaat bagimasyarakat,” bebernya. (*)

Bangunan Khas Jambi di Gedung Vipassana

kan budaya Jambi. Memangseharusnya agama tetap ber-pegang pada akar budaya,”ujarnya pada saat persemian ge-dung baru tersebut.

Acara dihadiri oleh ratusanumat Buddha dari beberapadaerah baik kota Jambi maupundaerah lainnya. Turut hadirdalam acara peresmian gedungVipassana dan secretariat Ma-ghabudhi ini 35 Bhikku dariberbagai daerah di Indonesiayang tergabung dalam Sang-ha Theravada Indonesia. “Sang Buddha mengatakantidak mudah melakukan hal-hal yang baik dan bermanfaat. Mereka yang sungguh-sung-guh memiliki tekat kuat sertaorientasi hidup yang benar da-pat melakukannya, sebab halyang baik dan bermanfaat da-

pat diketahui dan dialamihasilnya di saat mendatang-kan masa depan . Denga npembangunan gedung ini, di-harapkan bisa meningkatkanku a l i t a s k e y a k i n a n , ke-moralan, kedermawanan dankeb i j a k s a n a a n u m a t B u-ddha,”ujar Bhikku JotidhammoMahathera ketua umum sanghaTheravada Indonesia.

Acara ini diakhiri denganpenanaman batu terakhir yangterdiri dari batu Bodhi, batu ayudan batu Magha. Ini merupa-kan batu yang penuh maknadan arti bagi umat Buddha. Satupersatu batu mulai ditanam di-satu lokasi khusus yang di-bangun di lantai dasar Gedung.Diawali dengan peletakan batuterakhir oleh geburnur Provin-si Jambi Zulkifli Nurdin, Bhi-

kku Jotidhammo Mahatheraketua umum Sangha Therava-da Indonesia, budisetiawanDirjen Bimas Buddha Depar-tem e n A g a m a , w a l i k o t aBambang Priyanto. “Batu inimemiliki makna yang sangatmendalam bagi umat Bu-ddha. Ini merupakan salah satukegiatan berdana umat ter-hadap Vihara Jayamanggalayang nantinya bisa sangatbermanfaat bagi peningka-tan iman ataupun kegiatanyang digelar oleh umat Bu-ddha kota Jambi. Kita ber-harap agar pembangunan ge-dung ini bisa dimanfaatkan se-baik-baiknya oleh para umattentunya agar keyakinan daniman kita semua bisa semakinkuat,”beber Erdiyanto, ketuapanitia. (viz)

Tetap BerpegangPada Akar Budaya

Gubernur Jambi Zulkifli Nurdin men-yambut baik pembangunan GedungVipassana dan secretariat Maghabu-dhi. Apalagi gedung ini mencer-minkan seutuhnya Provinsi Jambimulai dari KErinci, Tanjung JabungHingga Muaro Jambi. “Ini bisa ter-lihat dari bagunan yang merupakanperpaduan antara rumah adat Jambidan rumah Ibadah Agama Buddha.Atapnya yang bertingkat tiga sepertirumah adapt kerinci, bangunannyaseperti candi muaro Jambi dan bebera-pa property lainnya yang melambang-

JAMBI-Gedung Vipassana dan Sek-retariat Maghabudhi yang berlokasi diJalan Gajahmada RT 28 No 23 diresmi-kan oleh geburnur Jambi Zulkifli Nur-din kemarin (22/3). Gedung baru yangterlihat sangat mewah dan megah inimerupakan gambaran seutuhnya Pro-vinsi Jambi. Hal inilah yang menjadidaya tarik dari gedung yang juga men-jadi tempat beribadah umat Buddha.

HALAL: Suasana bazar vegetarian di Vihara Putra Maitreya kemarin (22/3).SURYA ELVIZA/JAMBI INDEPENDENT

PERESMIANTarian Sekapur Sirih yang dibawakan para siswa Sekolah MingguBuddhis pada peremian Gedung Vipassana dan SekretariatMaghabudhi kemarin (22/3). Foto kanan, Gedung Vipassana danSekretariat Maghabudhi.

FOTO-FOTO: ALDINO/JAMBI INDEPENDENT

Han Seri Lawin

Page 11: Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

Jambi Independent SENIN, 23 MARET 2009

JAMBI-PALEMBANG SETIAP JAM KERJA

JAMBI-BENGKULU 09.00 & 20.00

JAMBI-PADANG 08.00 & 20.00

JAMBI-BANGKO 10.00 & 17.00

JAMBI-PEKANBARU 10.00 & 20.00

JAMBI-TEMBILAHAN 10.00 & 18.00

JAMBI-BUNGO 10.00 & 16.00

JAMBI-LAMPUNG 20.00

BERANGKAT DENGAN MOBIL KIJANG KAPSULMENERIMA JASA TITIPAN (PAKET/BARANG)

UNTUK SEMUA JURUSAN

PO. RATU INTANJl. Prof. M Yamin (depan Hotel Harisman)Telp: (741) 20784, 27876 HP: 81174378

PO. WIJAYA KUSUMAJl. Mayor A. Marzuki (Simpang Kawat)

Jambi Telp. (741) 41888 - 438

JAMBI-PALEMBANG 08.00,10.00, 12.00,14.00, 16.00, 20.00

JAMBI-PEKAN BARU 10.00, 20.00

PO. TOPJl. HOS Cokroaminoto No. 3 Simpang Kawat

Telp. 40653,43160

JAMBI-PALEMBANG 07.00, 08.00, 09.00,11.00, 12.00, 14.00,16.00, 18.00, 20.00,EXTRA

JAMBI-PEKANBARU 10.00, 20.00JAMBI-DUMAI 10.00, 20.00JAMBI-LAMPUNG 12.00, 20.00JAMBI-MA BUNGO 07.00, 09.00, 11.00

17.00, 20.00, EXTRAJAMBI-PADANG 10.00, 16.00, 20.00

MA. BUNGO-PEKAN BARU 10.00 dan 20.00

MA. BUNGO-PALEMBANG 09.00, 12.0015.00, 20.00

JAMBI-SAROLANGUN 07.00, 09.00, 11.00,13.00, 15.00, 17.00,EXTRA

JAMBI-BANGKO 07.00, 09.00, 11.00,13.00, 15.00, 17.00,EXTRA

JAMBI-BENGKULU 10.00 dan 20.00

Peminat Kaset Tape Masih Tinggi

Konversi Elpiji Hemat Subsidi Rp 40 T

JAMBI - Kaset ternyata masihdiminati penyuka musik. Meskiteknologi compact disc, baik be-rupa video compact disc (VCD)hingga MP4 telah merambah dunairekaman, kaset masih memilikipenggemar tersendiri.

Toko kaset pun masih banyakyang berdiri. Baik di mal mau-pun toko kaset yang bukan ber-bas i s w a r a l a b a . Y a t i ,k a r y a w a n t o k o k a s e tdan VCD Wahana Musik Per-s ada (WMP) d i Jalan RadenMattaher, Pasar, mengatakanbahwa penjualan kaset di tempat-nya tidak begitu terpengaruh olehVCD dan sejenisnya.

“Sampai saat ini penjualan kasettape masih lancar. Peminat kasetmasih banyak kok,” katanya,akhir pekan lalu. Banyak alasanmengapa kaset lebih dipilih ke-timbang cakram digital.

Menurut wanita muda itu, kasetlebih dulu keluar ketimbang versiVCD. Bahkan, kata dia, tidak se-mua band merekam lagu dalamformat VCD. “VCD dan DVD ke-

luar sebulan setelah kaset tape,”katanya. Apalagi harga kaset lebihmurah. “Pelanggan pun menilailebih enak mengoleksi dalam ben-tuk kaset ketimbang VCD,” te-rangnya.

Di WMP, selain kaset lagu-laguanyar, tak sedik i t konsumenmencari koleksi lagu lama. Iamengakui, yang paling banyakdicar i adalah kase t koleks ilama dan lagu daerah. “Setiaphari kaset tape bisa terjual hing-ga 30 buah, sedangkan VCDatau DVD hanya terjual sekitar10- 1 5 , ” u j a r w a n i t a b e r-kerudung itu.

Harga kaset tape mulai Rp 12 ribusampai Rp 25 ribu. “Yang palingmurah lagu daerah dan palingmahal kaset musik house,” ka-tanya. Namun i tu te tap j a u hlebih murah ketimbang VCDasl i yang mencapai puluhanribu rupiah. (dip)

JAKARTA - Pemerintah ber-upaya mempercepat program kon-versi minyak tanah ke elpiji (li-quified petroleum gas atau LPG).Melalui program ini, ditargetkanbisa dihemat subsidi Rp 40 triliun.

Wapres Jusuf Kalla (JK) menga-takan, pemerintah mengamanat-kan pada Pertamina agar memper-cepat program konversi elpiji se-hingga tuntas pada 2010. “Selain

menghasilkan energi bersih, peng-hematan subsidinya juga besar,”ujarnya ketika meresmikan Sta-siun Pengisian Bulk Elpiji (SPBE)Pertamina di Tanjung Priok, Jakar-ta, akhir pekan lalu.

Menurut JK, pengembangan in-frastruktur memang menjadi pra-syarat suksesnya konversi. Karenaitu, JK juga mendorong Pertaminaagar membangun SPBE skala be-

sar di tiap-tiap provinsi. “Ini perluuntuk menjaga suplai,” katanya.

Mengoperasikan 120 mesinpengisian elpiji, SPBE TanjungPriok memiliki kapasitas 1.000metrik ton (MT) per hari atau setaradengan kapasitas 10 SPBE lain dikawasan Jabodetabek.

Dirut PT Pertamina Karen Agus-tiawan menyebut, dengan kapasi-tas itu, SPBE Tanjung Priok men-

jadi yang terbesar di Indonesia.“Bahkan terbesar di dunia,” ujar-nya seusai menerima penghargaanMuseum Rekor Indonesia (Muri)di tempat sama kemarin.

Menurut Karen, selama 2007-2008 program konversi elpiji ber-hasil menghemat subsidi Rp 5,32triliun. “Tahun ini, jika target kon-versi terpenuhi, penghematannyabisa Rp 7,25 triliun,” katanya.

Tahun ini Pertamina mempro-yeksikan konsumsi elpiji menem-bus 3 juta MT. Khusus untuk pro-gram konversi (elpiji tabung 3 kg),jika penyaluran 23 juta paket kon-versi tercapai, kebutuhan elpijibersubsidi akan mencapai 1,6 jutaMT. “Angka tersebut naik signifi-kan ketimbang konsummsi 2008yang hanya mencapai 592 ribumetrik ton,” terangnya. (jpnn)

Meski Mahal, Sepeda Rakitan DiminatiJAMBI – Era sepeda telah lama

berlalu. Tapi kini kendaraan yangdikayuh mulai kembali bergeliat.Terlebih dengan semakin gen-carnya kampanye bersepeda.

Bahkan meski harganya ter-golong mahal, sepeda memilikipasar potensial. Buktinya, tokopenjual sepeda masih eksis. Di FifiCollection, Jalan Kol Abunjani,Sipin, misalnya.

Toko yang banyak menjual sepe-

da berbagai merek terkenal seper-ti Wimcycle dan Polygon itu ker-ap disambangi pencinta sepeda.Menurut Hendra, pemilik Fifi Col-lection, sepeda rakitan yang terbi-lang mahal masih ada yang mencari.

Untuk jenis sepeda rakitan, har-ga yang ditawarkan cenderunglebih tinggi dari merek sepeda lain-nya. “Mulai dari harga Rp 4 hing-ga 8 jutaan lebih,” katanya. Hal itudisebabkan komponen pemben-

tuk sepeda rakitan merupakanbarang-barang impor.

Untuk sepeda jenis rakitan itu,akan dibuat sesuai keinginan pe-langgan yang memesan. “Prosespembuatan dilakukan di sini,” ka-tanya. Sepeda rakitan tersedia un-tuk anak-anak hingga orang dewasa.

Sepeda dengan jenis offroadjuga tersedia. Jenis itu dijual denganharga berkisar antara Rp 4-30 juta.“Yang membuatnya berbeda de-

ngan sepeda biasa aadalah ban danshock breaker-nya,” kata Hendra.

Adapun sepeda biasa relatif lebihmurah. Kisarannya Rp 470 ribu hing-ga jutaan rupiah. “Tergantung tipedan kualitasnya,” imbuhnya.

Selain penjualan, Fifi Collectionjuga menyediakan spare part danaksesori sepeda. “Kita juga me-nyediakan mekanik khusus danservis sepeda,” terangnya lagi.

Jika ada pesanan sepeda dari pe-

langgan yang tidak tersedia, Hen-dra mengatakan, pelanggan bisainden terlebih dulu. “Sekitar sem-inggu barang sudah bisa diambil,”ujarnya. Pembelian sepeda di Fifi Co-llection bisa cash ataupun kredit.

Sedangkan untuk penjualan, Hen-dra mengaku menurun. Hal itu kare-na peminat sepeda menurun. “Namunkami tetap memiliki pelanggantetap, seperti klub-klub sepeda yangada di Jambi,” tandasnya. (lyn)

ALDINO/JAMBI INDEPENDENT

DIMINATI: Koleksi kaset yangmasih diminati pencinta musik.

JUTAANALDINO/JAMBI INDEPENDENT

Beragam sepeda yang harganya dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah.

Page 12: Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

SENIN, 23 MARET 2009 Jambi Independent

Page 13: Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

SENIN, 23 MARET 2009Jambi Independent

March 23, 2009

Jika anda llsn SMU/sederajat inginberkarir di dunia anak. Ikuti pendidikansingkat calon guru TK/Playgroup. Ph.0741-7163636.

JI0913 | 12-12/04

Dibutuhkan cpt krywn Salon & CleaningService wnt. Hp. 081539865415.

JI0913 | 18-23/03

Dcri segera konsultan pupuk, pria,sarjana Pertanian, min. D3, brpnglman.CV kirim ke PT. Diamond Interest Int’lJl. Orang Kayo Pingai No. 21 Rt. 09/Rw. 03 Tlg Banjar Jambi Timur.

JI0913 | 18-23/03

Edam Burger mmbthkan karyawati, amx.umur 28 th. Hp. 081274816858.

JI0913 | 18-23/03

Dibthkn krywti salon, khusus muslimah,berpglmn. Segera hub. 081274270055.

JI0913 | 19-27/03

Dibthkan Instuktur komp, B. Ing, Matmatik. Min. D3. Krm ke Menara Informatika Komp. BBC Blok D/2-4 Ma. Bulian.

JI0913 | 23-29/03

PT. Hulandalo Salimi brgrk dibdg jasaexport & import sdg mmbthkan bbrp staffutk ditraining di pss Mng Off, Adm (5),Recept (2), Gdg (8), Mng Deplop Prgm:Spv (3), Asment (2), Mngr (1), StaffOprtion, Spg (14), Spb (7), mnrk, max.26 th, antarkan lmrn anda ke Jl. SultanAgung No. 01 sblh knan Studio A Simp.Pulai Jbi, utk informasi hub. Bpk. Ari,081322970235.

JI0913 | 14-16. 21-23/03

ADMINISTRASIDibthkan sgr posisi Adm. Syrt: wnt, max.30 th, min. SMU, bs komp. krj krs. Lmrnantar lsg ke Jl. Kol. Pol. M. Taher No.42. Ph. 0741-7552549.

JI0913 | 18-23/03

G U R UYayasan Unggul Sakti bth gr Mtk, B.Ing, Fis, BK, Akun, Kesenian, Geo,Satpam, Cleaning Service, lmrn ke Jl.P. Antasari No. 18 Jambi.

JI0913 | 17-24/03

Dicari Guru Taman kanak2 (TK) Min.peng. 3 Th, bisa Word & Excel. Lmrnantar lsg: Jl. Sultan Taha No. 37 DepanRamayana. Ph. 7080501

JI0913 | 22-04/04

KARYAWAN SALONDibutuhkan cpt krywn Salon & CleaningService, wnt. Hp. 081539865415.

JI0913 | 18-23/03

SALESDibthkn Sales, min. SMU/SMK, supel,pglmn. mrktg punya mtr sendiri. Lmrnke Jl. Ternate 80 Simp. Surya Kb. Handil.

JI0913 | 18-23/03

SALES PROMOTIONPrshaan elektronik mmbthkan Sales Pro-motion: kriteria, pria/wnta, usia min 20th, tinggi bdn max. 160 cm, pkrja keras& suka tantangan. CV krm ke alamat:Kol. M. Thaher Lorong Air Langga No.51. Ph. 0741-21573 Talang Banjar Jambi.

JI0913 | 19-25/03

SUPERVISORDibutuhkan Operasional SDM, Personalia, Supervisor, Administrasi. Syrt: wnt,brpnglmn krj dbdng lainnya. Krm lmrnke PO BOX 248.

JI0913 | 24-24/04

BIBIT SAWITDijual bibit sawit, umur + 3 tahun, 1000btg. Hp. 081274649800.

JI0913 | 18-23/03

R U M A HDijual RUMAH Komp. Teguh Permai lok.Pal 5 Kt Baru, T 70 (72) 3 kmr tdr, 2 kmrmdi, lt. 180 M2. Hp. 0811743831. (TP).

JI0913 | 05-05/04

Dijual RUMAH Lt. 363 M2, Lb. 140 M2,Kt 3 + perabot komplt, hrg 450 jt/ng.Pinang Sebatang/blkg Sutan Kasim. Hp.081366549697.

JI0913 | 12-01/04

Djl RUMAH baru lt. 500 M2, lb. 220 M2,grsi, 7 kt, 1 rk, 3 km, gypsum, lt. kr mk,klm ikan, PAM, pgr jln, hrg 485 jt/ng. Jl.Kapt. Pattimura dpn RCTI/Lrg. MasjidRt. 05. Hp. 081366936157/0812708744689.

JI0913 | 20-30/03

Dijual RUMAH di Puri Mayang, Casablanca (hook) bangnn 12 x 10, lt. 273 M2(siap huni). 7117799.

JI0913 | 18-01/04

Dijual cepat murah RUMAH tipe 70 Telanaipura. Hp. 081366104221.

JI0913 | 19-24/03

Jl RUMAH prmnt brtkt, SHM, lt 5,5 tbk,lb. 370M, 7 km + toilet, bs utk kos. LrgPerikanan, Thehok Hp. 08127411678.

JI0913 | 17-16/04

Jl RUMAH Jl. Jend. A. Tholib (dpn SMP7) lt. 315 M2, lb. 117 M2. Fslts: 5 kt, 3km, PLN, Telp, full krmk, full conblok,hg 300 jt. Hp. 081366002257.

JI0913 | 21-27/03

Dijual RUMAH Puri Beringin BlokC-36(depan) 50 M dr Parma Residence type65/170, 2 kt/2 km, PAM, canopy, teralis,pgr kllng. 190 jt (nego). Hp. 08127829110.

JI0913 | 21-29/03

Dijual (BU). RUMAH Puri MayangBougenvil B/3 Lt. granit-canopi-sdh tralis,lt 2 sdh pgr besi. Hp. 08127405866.

JI0913 | 23. 25. 28. 30. 01. 04/04

Dijual cepat RUMAH uk 1,5 tmbuk, k. tdur 3, k. mandi 1, r. kel, r. tamu, r. dapur,berpagar, alamat Lrg. Harmoni blkngPersijam. Hp. 08127491041.

JI0913 | 20-03/04

Dijual RUMAH type70 di PerumBarcelona, hrg nego. Hp. 08127485629.

JI0913 | 22-28/03

Jual/kontrak RUMAH cocok utk kantor/mess lokasi Candra dkt Bandara. Hp.081366520250/081274101963.

JI0913 | 18-23/03

Dijual cpt RUMAH baru type70 minimalis,krmk, pgr lokasi blkg Rumnas WalikotaJmbi. Hp. 08127480049.

JI0913 | 19-24/03

DAIHATSUTAHUN 2000

Dijual TAFT HI-LINE pick up th 2000kond. mls, siap pakai. Ph. 32789.

JI0913 | 18-23/03

TAHUN 2001Djl Daihatsu CERIA th 01 wrn silver,AC, Tape, VR. 081366154333 (orisinil)hg ng.

JI0913 | 21-27/03

TAHUN 2005XENIA Li Family 05 PW, DVD, TV, AC,wrn silver, BH asli Jbi, blk DP 41 jt ng.7001646/08978703888.

JI0913 | 19-24/03

H O N D ATAHUN 1991

Dijual Honda ACCORD MAESTRO 91AC, tape, PS, PW, abu met, 43 jt/ng.Hp. 081218324337.

JI0913 | 19-24/03

TAHUN 1992Dijual Honda GENIO tahun 1992. Hp.081373322888.

JI0913 | 18-23/03

TAHUN 2003Jual CRV Htm 03, full variasi, jok kulit,hrg 157 Jt Ng. Hp. 081994604449.

JI0913 | 22-01/04

BOR MESINCV. Gusnia Lampung Bor Mesin menerima pembuatan sumur bor, perbaikanpompa. 081272504333/0721-7624267.

JI0913 | 11-11/04

BUTUH DANAKredit jaminan sertifikat rmh-tanah. Ph.021-71252534/081288002722.

JI0913 | 17-23/04

DIJUAL LAHANDijual lahan yg sudah ada tanaman sawitls. 30 Ha lok. Betaling Jambi. Hp. 085285349069.

JI0913 | 19-31/03

FOTO & VIDEO SHOOTINGDVD Video Org, Foto Dgtl (hsl bagus,grsi) Prospek Prod, 0741-7153080.

JI0913 | 16-20.23-28/04

KEHILANGANTlh trccer sbh dmpt berisi STNK BH 2198AG, SIM, KTP, bgi yg mnmkn hub. 61299(jam kerja).

JI0913 | 18-23/03

KONSULTAN PAJAKSehub dgn fas. Sunset Policy. Andakesulitan mengisi SPT 21, SPT 22, SPT23, menghtng pasal 24, SPT 25, SPTPPn, menghtng devered Tax, dll. Ph.0741-7070726.

JI0913 | 27-27/03

KOST PUTRIKost putri Gg. Buntu I Trnal Rawasari.Hp. 08129180083/08163201769.

JI0913 | 23-06/04

MAPPINGJAMBI MAPPING. Jasa Survey & DesainJalan Raya, Jembatan, Perkebunan,Pertambangan, Perum. dll. Hp. 081366310738.

JI0913 | 16-17.23-24.30-31.6-7/04

M-KIOS & PULSA ELEKTRIKDream Cell. Menerima pndftran M-Kios& Pulsa Elektrik. Pendaftaran gratis &muraah banget. Hp. 085266060708.

JI0913 | 26-27/03

RENTALAGUS RENTAL. Harian, Mingguan,Bulanan. Kjg Krista, Panther, Taft Hi-Line, Grand Vitara, L-200. Ph. 34014/08127481527.

JI0913 | 03-03/04

SH RENTAL. Avanza, Xenia, LGX die-sel, Harian, Mingguan. Ph. 581706/085266116128.

JI0913 | 16-16/04

FAJAR RENTAL. Kijang kapsul, Inova,Harian/Bulanan. Ph. 0741-570519/085266075725.

JI0913 | 25-24/03

MURAH RENTAL. Mbl Innova. Hp. 081274914516/08127838758/64408.

JI0913 | 14-03/04

AMEL RENTAL. Sewakan Kijang LGX,Krista. Harian/Bulanan. Ph. 570502/0816398939/7006836/65551.

JI0913 | 25-24/03

PAMILY RENTAL. Jl. H. Adam Malik RT.3 No. 13. Hub. Yandra KTR 7094410/08 5266922890.

JI0913 | 21-20/04

SAFIR RENTAL. Mnywkn harian, blnan,Kjg Kapsul, Innova, L200, DC Ranger.Hp. 0811740955/0741-63722/7079055.

JI0812 | 24-24/03

JAVA RENTAL. LGX, Xenia, Innova.Harian, Mnggn, Blnn. Hp. 085266749975.

JI0913 | 15-15/04

RnR. Daily/Weekly, interior bersih,terawat. LGXD/Innova, harga flexy. 081366399905.

JI0812 | 05-24/03

DEVA RENT. Kijaang, Nissan X-trail. Hub.715882/668085/081274155002.

JI0913 | 22-22/04

Dijual cpt Honda CRV mrh mtlc 03 matik,jok klt, km 60 ribuan, TV/DVD/MP3/VCD,160 jt, ban bru. Hp. 081366070022.

JI0913 | 21-26/03

TAHUN 2004Jual Honda CRV manual th 04 silverstone, plat BH. 081366345555/7150488.

JI0913 | 12-25/03

TAHUN 2005Dijual JAZZ th 2005 akhir, hrg 123 jt,kond. orsl, km 60 rb. Hp. 08526605 2424.

JI0913 | 18-23/03

TAHUN 2007Honda JAZZ manual V-TEC th 07, hitam.0741-20188/7150488.

JI0913 | 12-25/03

Dijual ALL NEW CRV th 2007 matic,wrn moca, htm, pjk br, sound, TV 3 bh.Ph. 0741-7043099.

JI0913 | 19-02/04

TAHUN 2008Dijual ALL NEW JAZZ th 08 silver, platBH, seperti baru. Ph. 9703777.

JI0913 | 19-24/03

HYUNDAITAHUN 1996

Djl Hyundai ELENTRA 96, wrn htm mtlik,orsnl, lgkp, sound stm, pwr. Hp. 081539499908.

JI0913 | 20-25/03

Dijual Hyundai ELENTRA 96, TV DVDvelg rcing. Hp. 081366303900.

JI0913 | 21-27/03

TAHUN 2004Dijual mbl Hyundai ATOZ 04 biru, platBH, pjk s/d 2010. Ph. 9718799.

JI0913 | 23-29/03

I S U Z UTAHUN 1994

Djl cpt PANTHER th 94 BH asli/CD, AC,kdsi prima. 081274667457 (45 jt ng).

JI0913 | 21-27/03

J E E PTAHUN 1986

Jual Jeep CJ-F model pick up th 86mesin diesel, dobel gardan, plat BH, hrg50 jt. Hp. 085764167600.

JI0913 | 20-25/03

K I ATAHUN 2001

Dijual KIA PISTO 2001 M/T, Km mshrndah, mls, hrg 64 jt. Hp. 081274039179.

JI0913 | 20-28/03

MERCEDES BENZTAHUN 1994

Dijual Mercedes Benz seri C180 th 94full ors, tgn ke 2, kond. sgt mls, BH. Ph.0741-7150222 (merah metalik).

JI0913 | 14-28/03

MITSUBISHIJual Mitsubishi L-300 minibus angkutankota. Hp. 081366206383.

JI0913 | 20-25/03

TAHUN 1990Jual Mitsubishi LANCER 90 BH AC PWPS EM rmt 32 jt ngo. Hp. 081539988252.

JI0913 | 21-27/03

TAHUN 1996Dijual PS 120 COLT DIESEL th 96kondisi mulus, plat BH, bak tinggi. Hp.08127437999.

JI0913 | 21-30/03

TAHUN 2000Dijual KUDA GLX th 00 hrg 75 jt. HondaJAZZ th 04 hrg 118 jt, harga nego. Hp.085266892777/7140292.

JI0913 | 15-29/03

Dijual cpt & murah L-300 PU th 2000 hrg60 jt net, wrn coklat. KIJANG PU th 01,62 jt wrn hitam. HI-LINE PU th 96 hrg 78jt warna biru. CARRY PU warna biru hrg58 jt th 2006. Hp. 081274018276/081274421693.

JI0913 | 20-25/03

TAHUN 2003L-200 DOUBLE CABIN Turbo 03, hrgnego. Hp. 08127406078.

JI0913 | 21-27/03

TAHUN 2004Dijual DUMP TRUCK PS 120 HD 04.LGX 03. FEROZA 94. TAFT GT 4x4 92.

Dijual RUMAH di Permh Tanjg PermataBlok K/5 + isi rmh, 15 mnt k bandara.Hp. 08153960228.

JI0913 | 25.27.01.03.05.07.09.11.13.15.17.19.21.23.25/03

R U K ODjl cpt RUKO mewah lok. pasar samp.GSP lb. 26x4M, 3 lt, kmr mandi air pns/dngn, ada bath up mwh. Hp. 0811741009.

JI0913 | 05-05/04

Dijual RUKO dkt Perum Liverpool. Hp.081919010203.

JI0913 | 11-24/03

Dijual cepat RUKO 3 pintu 3 lantai sdhmenyatu/blong, cocok utk kantor, minimarket atau show room lokasi simp.lampu merah psr putih (dpn bengkelTrijaya). Peminat langsung hub.087896973688.

JI0913 | 21-04/04

RUKO dijual Jl. Ir. Juanda/Mayang. Hp.08127300920/0741-62515.

JI0913 | 11-11/04

T A N A HJl sbdg TANAH 24 Tbk samp. LIA Lr.Cadas pgr jalan besar Telanaipura. Ph.31497.

JI0913 | 21-27/03

Dijual TANAH SHM 87 M x 53 M (45 tbk)lok. Lrg. Laksana Tanjung Lumut, harga12 jt/tbk nego. Hp. 081274997789/085266314545.

JI0913 | 21-26/03

Jual cpt TANAH + 12 tbk. /tbk Transito,strategis, hrg nego. Hp. 081372800991.

JI0913 | 08-29/03

Djl sgr TANAH 2,5 Tbk cck untk ruko (bs2 pintu) lok. Simp. Pesona Tanjung Sari.Ph. 7088581.

JI0913 | 18-23/03

DIKONTRAKKANDikontrakkan 1 bh RUMAH, kmr 4, fas.telpn, lstrik, PAM & kmr AC, trltak diLorong Asuhan depan Madrasah NurulFalah Kb. Jeruk Sipin Jambi. Peminathub. Said Hasan, 0811740974.

JI0913 | 19-24/03

Disewa RUKO 3 lt, Jelutung. Ph. 7008082/7000277/27992.

JI0913 | 21-31/03

DICARI RUKOCr Ruko siap pakai dkt RS Kota Mayang,dana 600-700 jt. Hp. 085664317124.

JI0913 | 21-02/04

KIJANG Pick Up 95. BMW 00. HYUNDAIVERNA 03. Hp. 08127410210.

JI0913 | 22-29/03

TAHUN 2008Dijual cpt Mits. TRITON th 2008 mulus.Hp. 081366629228/7552736. Tanganpertama.

JI0913 | 20-25/03

S U Z U K ITAHUN 1983

Dijual JIMNY SIERA 83 canvas bestkop/AC/ban extra grip. Hp. 081927477087.

JI0913 | 18-23/03

TAHUN 1988Dijual JIMMY 88 warna merah, BH, AC,Tape. Hp. 08163203491.

JI0913 | 21. 23/03

TAHUN 1994KATANA 94 GX merah cantik, BH, overcredit 18 jt. Hp. 08127305330.

JI0913 | 20-26/03

TAHUN 1995KATANA 95 GX hitam, PS, VR. Hp.085839315380.

JI0913 | 23-31/03

TAHUN 1996Dijual ESCUDO th 96 plat BH, orisinil,hg nego. Hp. 081366353888.

JI0913 | 20-25/03

Dijual Suzuki ANGKOT th 96 jurusanPerumnas-Kota Baru. Hp. 08127409142.

JI0913 | 21-27/03

TAHUN 1997Dijual Suzuki BALENO th 97 BH, w. hijaugelap, hrg nego. Hp. 08127430336.

JI0913 | 20-25/03

TAHUN 2005Djl CARRY DRV th 2005 BH, hrg 62 jt.TP. Hp. 08127418680.

JI0913 | 18-23/03

TOYOTATAHUN 1976

HARDTOP wrn mrh ht, th 76, bnsin, perkeong, BH 1947 A. Ph. 0741-7092 572.

JI0913 | 22-28/03

TAHUN 1987Jl KIJANG Super Long 87 BH, sgt trwt(maaf mhl) ex dokter. Hp. 08117405535.

JI0913 | 18-25/03

TAHUN 1989Dijual cpt KIJANG th 89 siap pakai/AC/tape. Hp. 08127821310.

JI0913 | 18-23/03

TAHUN 1990Tyt TWINCAM 90 AC, PS, PW, EM, VR,wrn hitam, BH asli Jbi, mulus. Hp. 081366675010.

JI0913 | 19-24/03

TAHUN 1994Jual Great COROLLA 94 61,5 Jt, ng.Hp. 085266185122.

JI0913 | 22-28/03

TAHUN 1997Jual cpt Kijang SGX Th. 97, BH, hrg 83Jt. Hp. 085266544444.

JI0913 | 22-28/03

TAHUN 2000Jl cpt BU. Toyota CAMRY th 2000, hrgnego. Hp. 081251168678.

JI0913 | 21-26/03

TAHUN 2003KIJANG SGX tahun 2003 silver, mulus,120 jt. Cash & Credit. Ph. 7078899.

JI0913 | 20-25/03

Jual cepat SOLUNA biru met 03 AC,CD. Hp. 081808218198.

JI0913 | 21-27/03

TAHUN 2005Dijual INNOVA th 05 type E & G wrnasilver. 081366345555/0741-7150488.

JI0913 | 12-25/03

Dijual Toyota INNOVA th 05 type V warnahitam. 081366345555/20188.

JI0913 | 12-25/03

Dijual FORTUNER th 2005 wrn silver G,langsung pemilik. Ph. 0741-714112/081274030093.

JI0913 | 19-24/03

TAHUN 2007Toyota VIOS type G manual th 2007,wrna silver (trwt, tangan pertama). Hp.087846996232/0741-40538.

JI0913 | 21-10/04

Dijual AVANZA th 07/08 type G VVT-i wn

hitam metalik. Hp. 08127838775.JI0913 | 21-26/03

Djl mbl RUSH th 2007, wrn metalik tipeS, plat BH. Hp. 081274454444 (Hrg 160Jt, bs ng).

JI0913 | 22-28/03

KREDIT BCA FINANCETAHUN 2000

KARIMUN DLX 2000, plat BH, biru. Hub.Mercyano 228 Mobilindo. Hp. 08127498099/0741-7002598. Kredit via PT. BCAFinance 9% 1 th.

JI0913 | 19-04/04

TAHUN 2001KIJANG SX 2001 up GLX, plat BH, biru.Hub. Pahlawan Mobilindo. Hp. 081274229992/08192581800. Kredit via PT. BCAFinance 9% 1 th.

JI0913 | 19-04/04

TAHUN 2003ESCUDO 1.6 2003 plat D, hitam, mulus,tgn pertama. Hub. Mercyano 228. Hp.08127498099/0741-7002598. Kredit viaPT. BCA Finance 9% 1 th.

JI0913 | 19-04/04

TAHUN 2004AVANZA 2004 plat D, biru, ada TV. Hub.Diva Automobilindo. Ph. 0741-7083111/0741-7033399. Kredit via PT. BCA Fi-nance 9% 1 th.

JI0913 | 19-04/04

AVANZA 2004 up 2008 plat BH, silver.Hub. Pahlawan Mobilindo. Hp. 081274229992/08192581800. Kredit via PT. BCAFinance 9% 1 th.

JI0913 | 19-04/04

TAHUN 2005PANTHER SMART 2005 plat BH, silver,128 jt/nego. Hub. Teratai. Hp. 081366597777/0741-7073777. Kredit via PT. BCAFinance 9% 1 th.

JI0913 | 19-04/04

AVANZA G 2005 plat D, silver. Hub. DivaAutomobilindo. Ph. 0741-7083111/0741-7033399. Kredit via PT. BCA Finance9% 1 th.

JI0913 | 19-04/04

INNOVA G 2005 plat B, hitam. Hub.Pahlawan Mobilindo. Hp. 08127422 9992/08192581800. Kredit via PT. BCA Fi-nance 9% 1 th.

JI0913 | 19-04/04

TAHUN 2006AVANZA 2006 VVT-i, hitam, kndsi oke.Hub. Mercyano 228 Mobilindo. Hp.08127498099/0741-7002598. Kredit viaPT. BCA Finance 9% 1 th.

JI0913 | 19-04/04

AVANZA G 2006 VVT-i, plat BH, silver.Hub. Diva Automobilindo. Ph. 0741-7083111/0741-7033399. Kredit via PT.BCA Finance 9% 1 th.

JI0913 | 19-04/04

MOTOR DIJUALPeminat serius, tanpa SMS. Dijual HondaCBR 600 cc th 01. Hp. 081274028565.

JI0913 | 12-24/03

Dijual Kawasaki NINJA Th. 2008, merahmulus. Balik DP. Hp. 08117406696.

JI0913 | 17-27/03

BUTUH MOBIL ?Ready ! Granmax, Xenia, Luxio, Terios,Serion. DP 13 jt-an. Hub. Fitri, 081366166072/7093833.

JI0913 | 18-07/04

Ready Stock !!! Mazda BT-50 DC 4x4.GAGAH & BERKELAS. DP & AngsuranRingan. Hp. 085641711902, Ella 085266839720.

JI0913 | 01-24/03

BELI MBL BUNGA RINGANReady ! Xenia, Terios, Luxio, GranmaxMB, Pick Up. DP 13 jt-an. Hub. Nila,081274063978.

JI0913 | 21-04/04

CERIA AUTO menyewakan Jam2an, harian, mingguan, bulanan, armada Innova, LGX, Xenia, Panther, Apv. Hp. 08127870210/7048555/085266435778.

JI0913 | 16-16/04

PANJI RENT CAR. Avanza, Innova, LGX.Harian, bulanan. Hp. 0813663833 37/0741-7142213.

JI0812 | 13-27/03

DION RENTAL. Mnywkn Kijang LGX,Innova. Harian, Bulanan. Hp. 081366556045/0741-7048421.

JI0913 | 21-20/04

SERVICEMENTARI JAYA . Service AC panggilan/pemasangan AC/pemeliharaan/cuci AC.Ph. 0741-7006537/75512356.

JI0913 | 16-16/04

WARNET DIJUALWarnet dijual dlm keadaan jalan mayangOne-Waynet. Ph. 7080501.

JI0913 | 22-28/03

Semen Tertolong Stimulus InfrastrukturJAKARTA - Terhentinya pro-

yek-proyek properti swasta akrib-at resesi ekonomi mengancam ki-nerja industri semen. Ketua Asos-

iasi Semen Indonesia (ASI) UripTimuryono mengatakan, proyek-si realistis industri semen padatahun ini adalah pertumbuhan nolpersen. “Untung ada stimulus in-frastruktur, kalau tidak, pasti (per-tumbuhannya) minus,” ujarnyadi Jakarta akhir pekan lalu.

Keberhasilan stimulus infras-truktur akan sangat mempengaru-hi kinerja sembilan perusahaansemen yang beroperasi di Indone-sia saat ini, yakni Semen Gresik,Semen Kupang, Semen Bosowa,Semen Holcim, Indocement, Se-men Baturaja, Semen Padang, Se-men Andalas, dan Semen Tonasa.

Menurut Urip, resesi saat inimembuat industri propertiyang tergantung pada pendan-aan perbankan kesulitan men-gakses dana. Ditambah denganmenurunnya permintaan, makabisnis properti swasta pun di-pastikan bakal minus.(jpnn)

Page 14: Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

Kami Metode yang tepat bagi anda dan mem-punyai sertifikat dari India spesialis mengobatipenyaKit Lemah Syahwat, Impoten, Cepat Ke-Luar , Sperma encer, memperbesar jaka(btg), tidak mempunyai keturunan, Kencingmanis, Sakit pinggang, kurang gairah dalamhubungan suami istri, juga tersedia ramuanambein khusus pria dan wanita tanpa operasidan menghilangkan bau badan pria dan wani-ta. Juga tersedia ramuan untuk memperbesarpayudara

Ramuan ini alami, tanpa efek samping, jangantunda lagi konsultasikan diri anda segera, kami

dapat memberikan kartu garansiJam Praktek : 08.00 s/d 20.00 WIB . praktek setiap

hari, hari libur tetap buka.Hp. 081274377000

NOMOR : 8.422/N.5.3/PAKEM/II/2002

Alamat :Jln. Prof. Dr Sumantri Brojonegoro No. 58Simpang Pulai (Samping Apotik Beradat)

NB : Spesialis mata tanpaoperasi dan kami juga me-nyediakan ramuan untuk pe-nyakit mata min-plus, matamerah, rabun jauh/dekat, ka-tarak, mata berkunang-ku-nang akibat diabetes baikpria maupun wanita muda/tua, yang berkaca

PUSAT PENGOBATAN

TRADISIONAL INDIA

- COBRA SUPER (USA) TL 054515281, MPBdan MPP Venis Pria secara cepat, alami, permanen selamanya

- PENINGGI BADAN (TR. 022514301), Menambah tinggi Hormon Pertumbuhan tulangsehingga menambah tinggi postur tubuh 5 -10 cm.

- LIDA/EASYSLIM (TR RI 862704011486),Kapsul penghancur lemak, langsingkan perut,paha dan seluruh tubuh, 100% natural danaman.

- PENGGEMUK BADAN (TR RI 024516871),Tablet spesial penggemuk badan, penambahnafsu makan badan anda lebih gemuk dan macho.

- HAI MHA JIANSHEN/ TR. RI 953476411,Mencegah ejakulasi dini, menyehatkan ginjal,lemah syahwat, impotent dan menambah

stamina.- PROCOMIL SPRAY FROM GERMAN Spesial spray tahan lama, berulang-ulang.- BREAST CREAM / TB. VACUM (TR. 1007

490091), Cream payudara bikin payudara besar, kencang, montok dan berisi.

KHUSUS UNTUK MEMPERBESAR,PANJANG DAN PERMANEN

VACUM HANSAP

ANTAR KE ALAMAT GRATIS (DALAM KOTA)

“SIMSON” SIMPANG KAWATJl. Hos Cokroaminoto 42 Sp. Kawat

(Samp. Terminal Lama) Telp. 669652 Jambi

hal 14

SENIN, 23 MARET 2009 Jambi Independent

Page 15: Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

!!!!! [email protected] nnnnn ECERAN: Rp. 3.500,-

Jambi Independent SENIN, 23 MARET 2009

SIUPP: No.169/SK/Menpen/SIUPP/A, tanggal 26 April 1986Alamat Redaksi/Sirkulasi/Iklan:

Graha Pena Jambi Jl. Jenderal Sudirman No 100 ThehokKota Jambi

Telp Redaksi 0741 35272, Faks 0741 35267;Iklan/Pemasaran 0741 23330, 35265, Fax 0741 23740

Perwakilan Jakarta: Graha Pena Jakarta,

Perintis: H Syamsul Watir (alm), General Manager: Ali Fauzi, Wakil General Manager/Pemimpin Perusahaan: Dulpiah, Pemimpin Redaksi: Joni Rizal, Redaktur Pelaksana: M. Surtan, Paisal Khumar, KoordinatorLiputan: Paisal Khumar, Redaktur: Asriadi, Darmanto Zebua, Joni Rizal, M. Surtan, Paisal Khumar, Staf Redaksi: Alpadli Monas, Fachrul Rozi, Risza SB, Surya Elviza, Deddy Rachmawan,Finarman, Siti Masnidar,Yusnaini Copy Editor: MH. Abid, Fotografer: Aldino, Rolanda Hasibuan, Eddy Junaedy, Event Organizer: Fitrilidia, Sekretaris Redaksi: Eniwati, Grafis/Ilustrator: Djatmiko, Wartawan di Daerah: Chandra Purnomo(Tanjab Barat), Musrip Hulaimi (Tanjab Timur), Franciscus (Muarojambi), Lukman Hakim (Batanghari), Bangun Santoso (Tebo), Dwi Setyowati (Bungo), Nova Diansyah (Merangin), Herma Yulis (Sarolangun), Sepriyono(Kerinci), Wartawan Jambi Independent di luar negeri lewat Jawa Pos News Network (JPNN): Ramadhan Pohan (Washington DC), Dany Suyanto (Hongkong), Nurani Susilo (London). Bagian Pracetak: SafarudinAris, Ishak, Adam Surata, Asep Syaefudin . Bagian Iklan: Illah Rohilah (Kabag), Munawir (Wakil Kabag), Etika Utama (Desain), A Ridwan, Wita. Bagian Pemasaran: , Jumeidi Chairul (Koordinator), Tareju, Sarjono, AbdulAziz . Sirkulasi: Hamsir, Aris. Bagian Keuangan: Novita KS (Accounting), Megawati (Kasir), Liza Elvistia, Bagian Umum & Personalia: Soleh Rofiki (Kabag), Rusanna Watir, Edi Erlani, WahyuHarga Langganan: Rp 87.500,- per bulan (dalam kota), Harga Eceran: Rp 3.500,- (Luar kota tambah ongkos kirim). Tarif Iklan Umum/Display Hitam Putih: Rp 30.000,- per mm kolom, Iklan Full Colour: Rp 40.000,-per mm kolom, Iklan Full Colour Halaman 1: Rp 92.000,- per mm kolom, Iklan Baris: Rp. 9.000 per baris. Nomor Rekening PT Jambi Independent Press; BNI Cabang Jambi No: 0069879445, BCA Cabang Jambi:119.1327000, Danamon Cabang Jambi: 008251019, BII Cabang Jambi : 3564.Penerbit: PT Jambi Independent Press, Komisaris Utama: HM Alwi Hamu, Komisaris : Ny Hj Miarni S Watir, Ny Hj Sri Nurbani Retno Watir, Dwi Nurmawan, Direktur Utama: H Suparno Wonokromo, Direktur: Ali Fauzi.Percetakan: PT Jambi Press Intermedia. Isi di luar tanggung jawab percetakan.

ppppp Wartawan Jambi Independent dilarang menerima uang maupun barang dari sumber berita ppppp Wartawan Jambi Independent dibekali ID card/surat tugas yang selalu dikenakan saat bertugas

Harian Pagi Jambi Independent

Gaji PNS danPensiunan Naik

Kepada Yth Bupati Muarojambi.Pak, kapan gaji PNS akan dinaik-kan, seperti janji pemerintah bebe-rapa waktu lalu. Terima kasih.

08136645xxxx

0812-707-20474

LINTLINTLINTLINTLINTASASASASAS

PenjelasanPemkab Muarojambi :

Terhitung April nanti, pemerintah menaik-kan gaji PNS dan pensiunan sebesar 15 per-sen. Surat dari Pemprov sudah kami terima.Untuk itu kenaikan gaji akan dibayarkanpada April ini.

Kenaikan gaji tersebut terhitung sejak Ja-nuari 2009. Jadi kita rapel terhitung Januari2009 dan dibayar pada April ini.(fes)

M Yasin,Kepala Bagian Keuangan Setda

Muarojambi Butuh Lulusan SMK

Warga Dukung Razia PNS

Parkiran Kantor BupatiRawan Pencurian

MESKI Pemkab Tebo melalui Satpol PPTebo telah melakukan razia terhadap pe-gawai negeri sipil (PNS), yang berkeliarandalam jam kerja ataupun terlambat masuk,masih saja banyak PNS di lingkup PemkabTebo yang membandel.

Padahal Bupati Tebo Madjid Muaz, jelas-jelas berjanji akan menindak tegas bawah-annya yang tidak disiplin. Baru-baru ini,Satpol PP juga menjaring sepuluh PNS yangsedang asik berbelanja pada saat jam kerja.

Kondisi ini ikut mengundang kritikandari warga. “Pak, gimana mau melayanimasyarakat kalau PNS masih banyak tidakdisiplin,” demikian isi SMS dari nomorhandphone 08526665xxxx yang masuk kemeja redaksi.

Warga juga mendukung razia yang dilaku-kan Satpol PP tersebut. Sebab, PNS sebagaipelayan masyarakat harus memberikan con-toh yang baik. Kepala Satpol PP Tebo, Mar-zuki Agus, juga mengatakan kalau razia inidilakukan untuk meningkatkan kedisipli-nan para PNS.

Mereka yang berkeliaran tanpa membawasurat tugas atau izin dari instansinya, akandijaring dan kemudian didata. Ini juga akanmenjadi pertimbangan terhadap para PNStersebut.(san)

Kepada Yth Bupati Merangin.Pak, kok di kantor bupati tidakada yang menjaga kendaraanyang diparkirkan. Kami jaditakut meninggalkan kendaraankalau ada urusan di kantor bu-pati. Mohon penjelasannya.

08136698xxxx

RAWAN :Salah satu

lokasi parkirdi kantor

BupatiMerangin. N

OVA

DIA

NS

YAH

/JAM

BI IN

DE

PE

ND

EN

T

PenjelasanPemkab Merangin :

Terima kasih. Ini akan menjadi masu-kan bagi kita. Meski selama ini tidak adakejadian pencurian kendaraan, namunini akan kita koordinasikan lebih lan-jut mengenai pengamanan parkirantersebut.(ctr)

Kafrawi,Kepala Satpol PP

(SMK). Untuk tahun ini kita me-mang butuh tenaga lulusanSMK, namun saya belum dapatmemastikannya bahwa tahunini lulusan SMK akan diako-modir.

Selain itu, kita akan berupayauntuk mengakomidir para atlitberprestasi melalui jalur khususuntuk diterima sebagai PNS.Tahun ini BKD Muarojambiakan mengakomodir peneri-maan PNS khusus untuk paraatlet berprestasi di KabupetenMuarojambi.(fes)

Imbang Jaya,Kepala

Pak, kapan kami lulu-san SMA sederajat bisamengikuti tes CPNS. To-long dipertimbangkanpak, untuk penerimaanCPNS tahun ini. Terimakasih.

08136623xxxx

Penjelasan BKDMuarojambi :

Kabupaten Muarojambi saatini membutuhkan PNS lulusanSekolah Menengah Kejuruan

DOK/JAMBI INDEPENDENT

BUTUH LULUSAN SMK: Pelaksanaan tes CPNS beberapa waktu lalu.

GR

AF

IS:S

UJA

TM

IKO

/JAM

BI IN

DE

PE

ND

EN

T

Page 16: Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

www.jambi-independent.co.id [email protected] n ECERAN: Rp. 3.500,-

senin, 23 maRet 2009 Jambi Independenta . D . V . e . R . t . O . R . i . a . L

syarkawi (kanan) mewisuda mahasiswa. Hasan Basri agus (kiri) bersalaman dengan syarkawi. sambutan wali kota yang dibacakan ambiar Usman.

Hasan Basri agus

Hasan Basri agus sampaikan Orasi ilmiah

Hasan Basri agus menyampaikan orasi ilmiah.

BUpati Sarolangun Hasan Basri Agus (HBA), Sabtu (21/3) sekitar pukul 10.00 WIB, meyampai-kan orasi ilmiah pada rapat senat terbuka dalam rangka wisuda perdana S-1 Jurusan Teknik Mesin dan Teknik Industri, Sekolah Tinggi Teknologi Nasional (Stiteknas) Jambi.

Tampak hadir Ketua Stiteknas Jambi Syarkawi, Asisten II Setda Kota Jambi Ambiar Usman, serta para dosen Stiteknas lainnya. Dalam acara tersebut, Syarkawi mewisuda 39 mahasiswa yang telah menyelesaikan pendidikan.

Dalam orasi ilmiahnya, HBA mengambil tema “Membangun SDM yang berkompetensi ung-gul dalam menyongsong Jambi

cerdas dan berdaya saing melalui pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi”.

HBA menekankan, penting-nya kemajuan pendidikan bagi pengembangan sumber daya manusia. “Dihipotesiskan bahwa faktor utama yang mendukung pembangunan adalah pendidikan masyarakat. Teori human capi-tal mengasumsikan pendidikan formal merupakan instrumen terpenting untuk menghasilkan masyarakat yang memiliki pro-duktivitas tinggi,” jelasnya.

Lebih lanjut mantan Sekda Kota Jambi itu berharap Stiteknas tidak main-main dalam penerimaan mahasiswa. Mekanisme selek-si cerdas perlu dilakukan untuk

mendapatkan input sekaligus out-put unggul yang dapat mengang-kat citra perguruan tinggi lokal.

“Hemat saya, untuk menuju Jambi cerdas dan berdaya saing, yang perlu diperhatikan pertama pe-ngembangan pelayanan teknologi informasi dan komunikasi terjang-kau, kedua mengembangkan masyarakat menuju pelayanan digital atau e-service layanan public, dan ketiga membangun pemerintah e-governance, teru-tama agar roda pemerintahan dan layanan pemerintah dapat lan-car, hemat, dan bebas korupsi, yang pada akhirnya mewujudkan masyarakat demokratis,” pintanya. (lan)

fOtO-fOtO:ROLanDa HasiBUan/jamBi inDepenDent

Hasan Basri agus (dua kanan) bersama pimpinan rapat senat terbuka.

Hasan Basri agus (tiga kiri) berfoto bersama usai acara. Hasan Basri agus (tengah) bersama pimpinan rapat senat terbuka.Hasan Basri agus (kanan) didampingi ambiar Usman meninggalkan rapat senat terbuka.

Hj Umi Kalsum (tiga dari kanan) melayani pengunjung yang berminat dengan aksesori dari jambi. Hj Umi Kalsum menata stan pameran.

Hj Umi Kalsum melihat peragaan pembuatan bunga sisik ikan oleh anggota Dekranasda tebo.

Hj Mufidah Jusuf Kalla (duduk) singgah di stan Dekranasda melihat aneka ragam keterampilan. Hj Umi Kalsum (kiri) memasangkan kerudung kepada Ibu Ratu Munawwaroh Zulkifli Nurdin pada saat acara pameran.

fOtO-fOtO:ist/jamBi inDepenDent

Dekranasda tebo ikuti pameran Kerajinan indonesia di jakarta

BeKeRja sama dengan De-wan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Jambi, Ketua Dekranasda Tebo Hj Umi Kalsum bersama rombongan

mengikuti pameran kerajinan di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta.

Dalam pameran yang diadakan sejak 18 hingga 22 Maret itu, stan

Provinsi Jambi menampilkan berbagai kerajinan asli daerah dari berbagai kabupaten.

Dekranasda Tebo yang dike-tuai oleh Hj Umi Kalsum me-

nampilkan berbagai kerajinan asal Tebo, seperti bunga sisik ikan, ba-tik, kerudung, dan sebagainya.

Pada acara yang dibuka oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla terse-

but, hasil kerajinan dari Jambi ban-yak diminati para pengunjung.

Hal tersebut terbukti dari kunju-ngan Wakil Presiden bersama istri Hj Mufidah Jusuf Kalla, yang

antusias mengunjungi stan kera-jinan Jambi.

“Kegiatan tersebut sangat pen-ting bagaimana bisa memperke-nalkan berbagai kerajinan daerah

di seluruh Indonesia,” ungkap Ketua Dekranasda Tebo Hj Umi Kalsum. (san)

Page 17: Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

Tak Berhenti BelajarHM Yusuf merupakan kepala SMPN 5 Kota

Jambi yang sudah lama berkecimpung di dunia pendidikan. Alumnus IAIN STS Jambi itu mengawali karier di dunia pendidikan sejak lulus PNS pada 1992 lalu. Tugas awalnya dimulai di SMPN 4 Hitam Ulu, Sarko (sek-arang Merangin).

Sekitar 1997, Yu-suf pindah tugas ke SMPN 4 Kota Jambi. Tugasnya sebagai guru Agama. Selanjutnya dia dipercaya sebagai pembina pramuka dan

wakil kepala Bidang Kurikulum di SMPN 4 Kota Jambi.

www.jambi-independent.co.id [email protected] ECERAN: Rp. 3.500,- 8

Jambi Independent senin, 23 maRet 2009

teras

Tak berapa lama, semua stok rokok yang dibawa habis. Tersisa beberapa bungkus untuk konsumsi sendiri. Itu pun nanti akan habis, tidak sampai 14 hari ke depan.

Sebagai anggota KKI Warsi, Abdi bertugas sebagai pendamping Orang Rimba. Tugasnya berkomunikasi dengan SAD, mengkaji adat dan menjadi fasilitator ketika dibutuhkan warga SAD. Jika ada yang sakit, tugas pendamping membawa warga SAD keluar untuk berobat. Biasanya dibawa ke puskes-mas terdekat.

Tugas itu sudah dilakoninya sejak 2005 lalu. Sedangkan Marta, pendamping SAD yang lain, baru bertugas sejak 2007 lalu.

Mengenang awal mula bertugas, baik Abdi maupun Marta mengaku sulit menjaling komunikasi dengan warga SAD. Soalnya, bahasa yang digunakan SAD berbeda dari bahasa Jambi umumnya.(Warsi) itu dengan ceria.

Membawa bekal banyak, Abdi berhasil menarik perhatian warga SAD, terutama anak-

anak dan remaja. “Kalau sampai di sana, yang pertama dikeluarkan rokok. Rokok apa saja, mereka isap,” ungkap Abdi kemarin (22/3).

Pengalaman Abdi dan Marta, Pendamping Suku Anak Dalam

Awalnya Sulit Berkomunikasi, Lama-lama Cinta Rimba

baca awalnya hal 18

Hidup di tengah rimba belantara bersama suku anak Dalam (saD)

atau Orang Rimba, mungkin bu-kan pilihan hidup abdi dan marta. Banyak pengalaman yang diraih,

banyak pula suka-duka yang dira-sakan. seperti apa kehidupan ked-

uanya bersama saD? Berikut penu-turan anggota KKi Warsi Jambi itu

kepada Jambi independent.

alpaDli mOnas, Kota Jambi

salaH satu kelompok SAD menghuni wilayah Sungai Terap, berdekatan daerah Taman Nasional Bukit Tigapuluh (TNBT). Tiap kali Abdi datang, mereka beramai-ramai menyambut pria utusan Wahana Konservasi

alDinO/JamBi inDepenDent

seRinG Ke RimBa: Warga saD di Jambi. andi (atas kiri), marta (atas kanan), pendamping yang sering menemani warga saD di hutan.

lensa

Yusuf

hiburan

baca tak hal 18

alDinO/JamBi inDepenDent

KelelaHan, tiDUR Di mana pUn JaDi:seorang pekerja ketiduran di atas sebuah truk. meski arus lalu lintas padat, suara bising, pekerja itu tak menggubris.

Meriah, PeringatanHari Bakti Kehutanan

TElaNaIPuRa - Kantor Dinas kehuta-nan Provinsi Jambi sejak Kamis (19/3) hingga Minggu (22/3) kemarin ramai dipenuhi warga. Suara musik dan nyanyian menggema hingga ke jalan. Ditambah lagi tepuk tangan dan sorak pengunjung menambah kemeriahan acara.

Didatangi koran ini, ternyata itu acara perin-gatan Hari Bakti Kehutanan ke-26 yang jatuh pada 16 Maret lalu.

alDinO/JamBi inDepenDent

BatanGHaRi ii: pembangunan Jembatan Batanghari ii. Kini jembatan itu kembali dianggarkan.

Nasrul: Masyarakat sudah BosanSoal Jembatan Batanghari II

JaMBI – Pembangunan Jembatan Batanghari II kembali mendapat sorotan. Kali ini datang dari tokoh pemuda Jambi, Nasrul Yasir. Dia menilai, soal jembatan itu, masyarakat sudah bosan.

Menurutnya, sejak awal pembangu-nan, pemerintah sudah sepuluh kali menunda peresmiannya. Tahun lalu juga ditunda. Prediksi gubernur, seki-tar Juni atau Juli 2009 pembangunan

Jembatan Batanghari II tuntas.“Saya pesimis tahun ini selesai.

Soalnya sudah sepuluh kali ditunda. Masyarakat sudah bosan,” ungkap Nasrul kemarin (22/3).

Tak hanya bosan, dia pribadi tidak lagi memedulikan apakah jembatan kebanggaan Pemprov Jambi itu se-lesai atau tidak. Masyarakat juga demikian.

Selain itu, jika tahun ini diperkirakan kelar, seharusnya anggaran sudah dikucurkan. Namun hingga berita ini diturunkan, Nasrul meyakini anggaran tambahan senilai Rp 8 miliar yang di-

alokasikan bagi pembangunan lanjutan Jembatan Batanghari II belum juga cair. “Bagaimana mau selesai kalau begini?” katanya.

Soal anggaran tambahan, Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jambi, AM Firdaus, membenarkan sudah dima-sukkan ke APBD Provinsi 2009. Tentang nilainya, Firdaus mengaku lupa. “Ya, tetap dianggarkanlah. Teknisnya saya tidak tahu, tanya PU (Kimpraswil, red) saja,” beber Firdaus yang baru dilantik dua pekan lalu itu santai.

Hati-hati dengan Nilai 3sTaNdaR nilai UN tahun ini naik 0,25

dari tahun lalu. Bila tahun ajaran lalu nilai rata-rata kelulusan UN bagi SMA adalah 5,25, tahun ini menjadi 5,50. Kepala SMAN 9 Jambi, Hamidi Sabri, mengakui itu menjadi tantangan tersendiri dan lebih berat dari UN sebelumnya.

Sejumlah pelajar mengakui itu. “Ya, kalau bisa diturunkan nilainya, kan naik dari UN kemarin,” kata Ika. Lia, pelajar sebuah SMA di Jambi, mengatakan bahwa standar itu cukup

Hadapi uN, siswa Waswas Bekali Diri dengan Les dan Try Out

DeDDY R, Kota Jambi

uJIaN nasional (UN) bagi siswa SMP dan SMA sederajat sudah di depan mata. Bagi pelajar SMA, UN digelar pada 20 April, sedangkan SMP pada 27 April mendatang. Meski berbagai persiapan telah dilakukan, baik oleh siswa, sekolah, ataupun Dinas Pendidikan, nyatanya perasaan waswas masih menghantui banyak siswa.

Beberapa pelajar SMA dan SMP mengakui hal itu. “Ya, mau tidak mau harus dihadapi. Takut enggak lulus ada, waswaslah,” kata Ika, pelajar di SMAN 6. Perasaan takut bukan hanya dialami Ika seorang. “Teman-teman yang lain juga gitu,” tambahnya.

Bahkan menurut pelajar berambut lurus itu, kekhawatiran lebih-lebih terjadi pada siswa yang merupakan juara kelas. “Sebab kan biasanya, dan ada kejadian, anak yang pintar di sekolah malah tidak lu-lus,” terangnya kemarin (22/3). Memang kasus itu pernah terjadi di SMAN 1.

Kiki yang bersekolah d SMAN 9 mengatakan hal senada. “Les sudah, tapi tetap be takut,” katanya. Meski mengikuti les tambahan, baik Kiki maupun Ika, mengaku masih ada matapelajaran yang jadi momok.

“Kalau Ika khawatir dengan matematika,” tutur pelajar jurusan IPA itu. Begitu pun Kiki, matematika menjadi momok. Ika sendiri di sekolahnya dari Senin hingga Kamis mengikuti pelajaran tambahan demi menghadapi UN.

Terpisah, Puput, pelajar kelas 3 SMP, mengaku tak puas dengan hasil try-out yang digelar Dinas Pendidikan dua pekan lalu. “Memang hasilnya belum tahu. Tapi kami tidak yakin dengan hasil yang kami kerjakan,” keluhnya.

Apalagi untuk soal matapelajaran matema-tika dan bahasa Inggris. Remaja yang beranjak dewasa itu mengaku hanya bisa pasrah.

Adapun IKa, meski try-out UN untuk SMA baru akan digelar 27 Maret nanti, ia seakan sudah dapat mengukur kemampuannya.

memberatkan mereka. “Tapi bagaimana lagi,” ujarnya pasrah.

Hamidi mengurai, UN jauh berbeda dari Ebtanas, sistem ujian akhir era 90-an. Pada UN tidak mengenal istilah “subsidi”. “Kalau Ebtanas, misalkan ada nilai satu matapelajaran cukup rendah, selama rata-ratanya mencukupi,

masih bisa lulus,” terangnya. Sedangkan UN tidak demikian. Ia memberi contoh, ada enam pelajaran untuk SMA yang diujikan, misal siswa memiliki nilai empat untuk dua matapelajaran, sedangkan yang lain di atas nilai itu masih lulus.

mulai waswasalDinO/JamBi inDepenDent

pelajar saat mengikuti ujian nasional (Un) di Kota Jambi, beberapa waktu lalu. mendekati hari-H, banyak pelajar mulai waswas, takut tidak lulus.

baca meriah hal 18

baca nasrul hal 18

baca Hadapi hal 18baca Hati-hati hal 18

Page 18: Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

senin, 23 maret 2009 Jambi Independent

Pemkot Optimis Tak Telat Serahkan LKPD

Suami tercinta Hj Sukarni itu juga pernah mengikuti tes kepala sekolah yang diadakan Dinas P dan K (sekarang Dinas Pendi-dikan) pada 2002/2003. Pada Oktober 2004, ayah tiga anak itu diangkat menjadi kepala SMP 17 Kota Jambi sampai 2007. Hingga sekarang Yusuf menjabat sebagai kepala SMPN 5 Kota Jambi.

Ayah tercinta dari M Khairudin

itu memiliki riwayat pendi-dikan SD di Bangko, MTs di Pesantren As’ad Seberang Kota Jambi, lulus 1978. Kemudian dia melanjutkan ke PGA di Jambi, 2003, seterusnya mengambil gelar sarjana di IAIN STS Jambi pada 1986. Setamat S-1, Yusuf mengikuti program pascasarjana atau S-2 di IAIN STS Jambi. “Sekarang lagi proses penyusu-

nan tesis,” beber pria yang tak berhenti belajar itu santai.

Selama menjadi pelajar dan mahasiswa, ayah M Hayatul Ihsan tersebut aktif sebagai ketua OSIS di MTs As’ad, ketua OSIS di PGA Jambi, bahkan pernah menjadi wakil ketua Senat IAIN STS Jambi ketika menjadi mahasiswa.(kin)

Walaupun telat beberapa hari, tidak mengurangi kebesaran acara yang diadakan di kantor Dinas Kehutanan Telanaipura Jambi itu.

Berbagai perlombaan dise-lenggarakan. Pesertanya mulai anak-anak hingga orang de-wasa. Semua keluarga besar di lingkungan Dinas Kehutanan Provinsi Jambi.

Di halaman depan terlihat anak-anak serius mengikuti lomba mewarnai. Kemudian ada pula lomba mengenal bentuk, khusus untuk anak-anak berusia antara 3-5 tahun. Lomba memasang puzzle oleh anak-anak usia 3-6 tahun. Berikut ada juga lomba sepit bola oleh anak-anak usia 6-12 tahun.

Di halaman belakang, diramai-kan dengan perlombaan tarik tambang. Diiringi musik yang dimainkan oleh grup band Flegti, dengan lagu pop dan rock, me-

Ditanya hasil selama les dengan mengerjakan soal-soal prediksi UN, Ika tersenyum kecut. Setelah tertawa ringan, ia mengatakan, “Ya begitulah, masih ragu,” ujarnya lemah.

Kepala SMAN 9 Jambi, Hamidi Sabri, mengamini bahwa ada matapelajaran yang kerap dikha-watirkan siswanya. “Umumnya matematika,” kata dia mantap.

Di sekolahnya, Hamidi membuat les tambahan tiga kali dalam sepekan. Tujuannya menggenjot kemampuan siswa. Tahun lalu, sebanyak 24 siswa di sekolah itu tak lulus. “Tahun lalu 88,94 kelulusan kita,” tambahya.

Bagaimana tahun ini? “Wa-laupun UN ini lebih berat, kita optimis. Minimal sama dengan tahun lalu,” tandasnya.(*)

Asisten Administrasi Setda Provinsi Jambi Ahmad Fauzi membenarkan bahwa anggaran tambahan bagi Jembatan Batang-hari II sudah dimasukkan ke APBD. Soal sudah dikucurkan

atau belum, sama dengan Firdaus, Fauzi mengaku belum tahu.

Benhard P, kabid di Kimpraswil Provinsi Jambi, tak bisa dikon-firmasi. Dihubungi, ponselnya tidak aktif.(nas)

“Mereka menggunakan bahasa Melayu yang kental. Jadi kalau kita bahasa Melayu, sedikit-se-dikit mereka (warga SAD, red) mengerti,” beber Abdi.

Lain lagi pengalaman yang dialami Marta. Saat pertama bertugas, dia kesulitan men-emukan kelompok SAD. Setelah dikabarkan ada SAD di Sungai Serengan, wilayah Desa Sungai Ruam, Batanghari, Marta segera menyusul ke lokasi. Setibanya di lokasi, tak seorang pun menetap di sana.

“Ternyata Orang Rimba di situ sudah pada melangun (bepergian, red). Jadi terpaksa kita cari-cari lagi dibantu jenang (perantara Orang Rimba, red) setempat,” beber Marta mengenang.

Untung, kelompok Orang Rim-ba itu kembali lagi ke tempat semula, yakni di tepi Sungai Serengam, Batanghari. Usai melangun, dibantu jenang, Marta bisa masuk ke komunitas warga asli Jambi tersebut dengan ten-ang. Pergulatan hidup Abdi dan Marta berlanjut dari hari ke hari. Setiap awal bulan, Abdi dan Marta serta beberapa staf Warsi lainnya turun ke lokasi perkampungan Orang Rimba. Membawa bekal secukupnya, para penjelajah rimba itu mem-baur. Mempelajari adat istiadat, kebiasaan Orang Rimba, dan hukum-hukum yang berlaku di rimba.

Selama 14 hari di dalam hutan, banyak pelajaran yang bisa dipe-tik oleh Abdi dan Marta. Mulai pelajaran yang kecil hingga besar. Sering ditemani anak-anak SAD atau remaja SAD berusia belasan tahun, kehidupan di dalam hutan menjadi seru.

Anak-anak SAD, kata Abdi, paling cepat bila belajar ses-uatu. Mereka biasanya meniru kebiasaan orangtua masing-mas-ing, mulai dari berburu hingga memanjat, semua dilakukan anak-anak SAD dengan ceria.

Tak hanya itu, diajari mem-baca pun, anak-anak SAD cepat menangkap. Dalam sehari, ke-nang Abdi, seorang anak SAD su-dah bisa menghapal huruf hingga huruf M. Bedanya, orang-orang tua sulit diajari membaca.

Kalaupun mau, orang tua di kelompok SAD hampir semua kesulitan melafalkan huruf F. “Itu menariknya. Kalau sudah nyebut huruf F, susahnya bukan main. Sampai air ludahnya keluar,” ungkap Abdi, tertawa ringan.

Tak banyak aktivitas Abdi dan Marta yang bisa dikerjakan dalam hutan. Mereka paling sering memperhatikan aktivitas warga SAD itu ketimbang ikut campur. Soalnya, kalau salah, niat mau membantu tapi malah mengusik pekerjaan warga SAD tersebut.

Apakah sempat telantar di dalam hutan? Abdi mengaku pernah. Saking cepatnya warga SAD berjalan, dia jauh tertinggal di belakang. Di tengah kebingun-gan, untung seorang warga SAD yang menyusulnya.

“Untunglah ada hukum sio-sio. Hukum itu berlaku bagi orang luar. Intinya, orang luar kalau su-dah masuk perkampungan SAD, tidak boleh disia-siakan. Kalau ada apa-apa dengan orang luar, warga SAD bersangkutan akan langsung kena hukum,” beber Abdi, dibenarkan Marta.

Banyak kebiasaan orang SAD yang patut diacungi jempol. Menurut Abdi, warga SAD paling bisa melestarikan hutan. Apa pun hasil hutan atau hasil tumbuhan, selalu dipanen Orang Rimba dengan hati-hati. Mereka tak mau mengusik batang atau pohon tanaman yang mereka panen tersebut. Kalau rusak, warga yang merusak akan kena hukum adat.

Begitu pun adat soal perem-

puan, warga SAD punya hu-kum tertinggi melindungi kaum wanita. Hukum yang berlaku di kelompok SAD, biasa disebut empat undang di pucuk. Jika dilanggar, kena sanksi berat, yakni mati.

Pelanggaran dalam empat undang di pucuk, misalnya, seorang warga SAD meniduri istri orang. Jika terjadi, otomatis kena hukuman mati. Mati dalam pengertian SAD ada dua jenis. Pertama, mati sebenarnya dan mati karena sakit.

Menariknya, walaupun hormat terhadap perempuan, kaum lelaki di SAD paling gemar bicara soal wanita. Khususnya yang menjurus ke persoalan seks. Nah, kalau sudah bicara itu, dengan catatan tidak ada wanita di sekitar mereka, biasanya akan ramai dan penuh canda tawa.

“Ini cara masuk yang gampang. Mereka kalau sudah kumpul sama-sama lelaki, ngomongnya paling senang soal seks,” ujar Abdi, lagi-lagi tertawa ringan.

Meski dalam suasana canda, lelaki SAD juga punya adat kuat. Walau berbicara seks, mereka dilarang membicarakan hal prib-adi istri orang. Jika kedapatan, dikenai denda adat berupa tali beberapa keping.

Selain hukum itu, berlaku pula hukum empat undang di bawah. Penerapan sanksi hukum itu tak terlalu berat. Bisa diganti atau dipangkas hingga nilai teren-dah. Pelanggarannya berbagai macam, misalnya lelaki mau buang air kecil tanpa bilang-bilang, terus tepergok wanita, otomatis dia langsung kena empat undang di bawah.

“Banyak suka-dukanya di dalam (hutan, red). Tapi lebih banyak susahnya. Kami saja (anggota Warsi) rata-rata kena penyakit malaria,” kelakar Abdi, juga dibenarkan Marta.

Penyakit satu itu memang pal-ing rentan diidap anggota Warsi. Apalagi di dalam hutan banyak nyamuk. Walau mengenakan lotion antinyamuk, tetap saja ada kena gigit.

“Kalau Orang Rimba sudah biasa. Mereka dak perlu lotion antinyamuk lagi. Kalau lihat kita pakai lotion itu, biasanya mereka langsung minta,” ujar Abdi.

Terlepas dari itu, soal mistik Orang Rimba yang terkenal ilmu pelet, Abdi dan Marta mengaku belum melihat secara langsung. Walau sudah berkecimpung dengan warga SAD, baik Abdi maupun Marta tak pernah melihat praktik ilmu itu dengan mata kepala sendiri.

Namun, jika kasus kepercayaan terhadap manjurnya ilmu Orang Rimba, dibenarkan oleh Abdi. Dijelaskan, pada satu kesem-patan, waktu itu dia mengantar Orang Rimba berobat di puskes-mas, tiba-tiba didekati oleh bidan yang bertugas di sana.

Si bidan langsung menarik Abdi. Dengan suara pelan, bidan desa itu minta Abdi memfasilitasi dirinya supaya bisa minta ilmu pelet pada Orang Rimba yang berobat tersebut. Mendengar permintaan itu, Abdi kaget. Dia tak percaya seorang bidan bisa percaya dengan hal seperti itu.

Setelah dijelaskan oleh si bidan bahwa suaminya selingkuh, dan dia berharap bisa menarik simpati suaminya lewat ilmu pelet, Abdi mengalah. Permintaan si bidan disampaikan ke temenggung. Untungnya temenggung bersedia membuat janji pertemuan dengan si bidan.

Lantas apa nasib si bidan itu selanjutnya? Abdi mengaku tidak tahu. Yang jelas, katanya, ketika ditanyakan ke temenggung, “Te-menggung bilang sudah diurus. Begitu saja, saya tidak tahu nasib bidan itu apa berhasil apa tidak,” tandasnya.(*)

Begitu pun jika ada satu nilai 3,9 dan satu nilai 4. “Tapi dengan catatan yang lain di atas itu rata-rata 5,5,” jabarnya.

Tapi jika ada matapelajaran yang nilainya 3, kabar buruk. “Intinya jangan ada angka 3,” tegasnya.

Sebagai gambaran, tahun lalu, dengan nilai rata-rata 5,25, se-banyak 1.553 peserta UN tingkat SMA sederajat gagal. Ribuan

siswa yang tidak lulus itu ber-asal dari SMA, SMK, dan MA negeri dan swasta. MA menjadi penyumbang terbesar dalam daftar siswa tak lulus.

Tercatat ada 573 peserta. Disu-sul SMA swasta sebanyak 468 dan SMK swasta 294. Lalu SMA negeri 133 dan SMK negeri 85. Tahun lalu di SMA negeri tingkat kelulusan 100 persen hanya ter-jadi di SMAN 3. (dra)

Nasrul: Masyarakat ----------- dari hal 17

Awalnya Sulit ------------------- dari hal 17

Tak Berhenti Belajar -------------------------------------- dari hal 17Hati-hati dengan Nilai 3 ------ dari hal 17

Hadapi UN, Siswa Waswas -- dari hal 17

pak hadir di acara itu. Dikatakan, tujuan acara yang diselenggara-kan, selain untuk memeperingati Hari Bakti Kehutanan, juga untuk menjalin silaturahmi antara pegawai dalam lingkungan Dinas Kehutanan.

Selain kegiatan seperti itu, dalam rangka memperingati Hari Bakti Kehutanan ke-26, pihaknya juga menggelar donor darah, Kamis kemarin. Berikutnya

juga telah dilakukan penana-man pohon di daerah Aurduri. “Terserah mau ditanam di mana, di halaman rumah juga boleh,” ujar Budidaya.

Di sela perlombaan, Budidaya ikut menghibur hadirin. Didam-pingi istrinya, dia menyanyikan bait demi bait lagu kesayangan-nya. Tepuk tangan dan sambutan penonton menambah kemeri-ahan acara itu.(cr01)

Meriah, Peringatan Hari Bakti Kehutanan ------------------------------------------------------------------------------ dari hal 17

KOTABARU - Kabag Keuangan Setda Kota Jambi, M Fauzi Darwas, yakin pe-nyerahan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2008 kepada BPK tidak molor.

Permendagri Nomor 13 Tahun 2006 mengamanatkan agar LPKD diserahkan ke badan pemeriksa tiga bulan setelah tahun anggaran berakhir. Artinya, LPKD 2008 harus sudah sampai di BPK akhir

bulan ini.“Saat ini staf saya sedang lembur

mengerjakan laporan keuangan, sudah dari kemarin-kemarin. Kita optimis insya Allah tidak akan telat,” kata pria yang belum lama menjabat Kabag Keuangan itu kemarin (22/3).

Untuk informasi, penyerahan LKPD oleh Pemda kerap molor dari waktu yang ditetapkan. Untuk laporan tahun 2007 saja,

Pemkot baru menyerahkan pada Mei atau telat dua bulan.

“Kita sadar kalau LKPD telat membawa dampak lanjutan,” ujar Fauzi. Tentu saja, dengan telatnya LKPD, pemerikasaan BPK molor. Mantan PNS di BPS Kota itu menargetkan, dalam pekan ini LKPD direview alias diperiksa terlebih dulu oleh Inspektorat.

Menurut catatan koran ini, tahun lalu

LKPD Kota tanpa lewat review Inspe-ktorat, melainkan langsung diserahkan ke BPK. Sayang, Kepala Inspektorat Zulkifli Yus belum berhasil dihubungi.

Ditanya berapa persen LKPD telah disusun, Fauzi tak memastikan. Ia hanya mengatakan, “Berapa persennya saya ti-dak tahu. Yang jelas kami terus kerjakan,” tandasnya.(dra)

nambah semangat peserta lomba. Saking semangatnya, tak terlihat kelelahan pada para peserta.

Tarik tambang ibu-ibu yang paling heboh. Banyak peserta

tarik tambang yang terjatuh. Walaupun terjatuh, ibu-ibu itu tetap semangat.

Kepala d inas kehutanan Provinsi Jambi, Budidaya, tam-

Page 19: Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

BIY

PUNYA KISAH?

Siswa SMA/SMK dan MA serta mahasiswa juga dapatberbagi kisah gaul dan pengalaman menarik, unik danberharga lewat tulisan di Bianglala! Tulisan kamu harussesuai tema minggu depan:

Korban IklanModel Tas

Ungkapkan Rasa Meski Tak JadianKetemu Teman LamaKu Tunggu Jomblo mu

Panjang tulisan tidak lebih dari 1 halaman kuarto dike-tik dengan spasi 1,5. Tulisan harus diterima Bianglalapaling lambat pada 30 Agustus 2008 di Lantai II GrahaPena Jambi (Kantor Jambi Independent) Jalan Jender-al Sudirman No. 100, Thehok, atau kirim melalui [email protected]. Sertakan foto (dilarangpakai pas foto) sertai, biodata lengkap dengan alamatsekolah atau kampus dan alamat rumah.

The Crew

USIA JENIS KELAMIN

JUMLAH RESPONDEN

PENDIDIKAN

COWOK 20 %

CEWEK 80 %

100 Siswa dan Mahasiswa

Perguruan Tinggi di Jambi

S1 30 %

SMA 70 %

13-15

tahun

(11,90 %)

16-18

tahun

(79,77 %)

19-21

tahun

(8,33 %)

SENIN, 23 MARET 2009

[email protected]

Minul-Palcomtech

Opi-SMA Unggul Sakti

Ika-SMAN 6

Riko-Stephen

Mytha- nusantara

Diana-Poltekkes

Dini-PGRI 2

Fery-Ferdi Feri

Manda-PGTK

Cholida -MAN Model

Minul-SMAN 8 Manda-PGTK

Panggil PengarahGaya

GAYA norak?? Duh..gak banget dech…NechBiy kasih tips bagi sobat Biy saat mengahada-pi orang yang bergaya norak banget :

1. Cuekin Aja. Enggak usah dibawa pusing enenggak penting juga untuk diperhatikan.Emang gue pikiran aja dech………

2. Kasih Nasehat. Bagi yang perduli, kasih nase-hat biar dia enggak norak. Kasihan bangetenggaks ech. Tapi harus menggunakan kata-kata yang halus en mulus yow…

3. Panggil Pengarah Gaya. Biar bisa tampillebih Ok, enggak norak baik lahir maupunbatihin. (viz)

FUN TAK TIK

ASEP

THINK IT

PROFIL

Jaga Hubungan BaikSETIAP orang harus belajar

bagaimana cara bersikap dan ber-perilaku dengan baik dan benar.Terutama bagi para pelajar. Ini

sangat pentingkarna tata kramamerupakan halyang sangat pent-ing dalam men-jaga hubungandan tali sirah-turahmi setiaporang. Jika adateman yang me-mil ik i gayayang din i la iberlebih-lebi-han, sebaikn-ya b icarakan

dengan baik-baik agar mereka bisamengerti dan mengetahui kesalahanyang seharusnya mereka perbaiki. (mus)

Drs. Edy PurwantaKEpala Sekolah SMA Titian Teras

Enggak Banget Dech…gaya yang gimana-gimana jadikayak gini dech. Aku juga or-angnya sangat pemerhati. Sia-pa aja yang menghampir iaku,yang kulihat pasti gayan-ya dulu,terutama fashionnya.Terlebih lagi dia itu cewek,ampe pernah suatu hari wak-tu aku lagi nunggu oplet diterminal ada seorang cewekyang gayanya ampundech. . .serba norak danmenor dech kalo kata orangkito. Sengaja aja aku liatin diadari ujung kaki sampai ujungrambutnya. Hehehe...jail sech

tapi itu akhirnya membuat diagak nyaman. Ya itu memangtujuan aku biar dia malu akangayanya yang super norakbagiku. Mana bedaknya tebelbanget,hm..gak usah segitun-ya kali. Cewek memang harusdandan tapi jangan norakdunk,,,setelah dia aku liatindia kayak gitu,dia akhirnyapergi dari aku,eh sebelumdia pergi dia ditegur samakenek mobi l yang lewat ,kenek i tu b i lang ka lo s icewek itu kayak abis maen le-nong. Aku tertawa m, endengar

SOBAT pasti setuju kan kalogaya norak itu bikin ilfil orangyang melihatnya. Walau mu-ngkin nyaman bagi si empu-nya, tapi belum tentu bagiorang yang ada disekitarnya.Aku pun demikian sobat,akupaling gak suka aja kalo adaorang yang gayanya lebay dech.Mending bagus untuk dilihat,inigak sama sekali sech. Yaampun,,,emangnya dia gakmalu ya. Hm…sebenarnya akujuga gak boleh gitu,tapi mu-ngkin karena aku ini orang yangsimpel banget dan gak suka

GAYA NORAK GAKBANGET DECH...

Gaul Ala Internet

hal itu,dan si cewek itu malujadinya. Makanya sobat, bagiyang cewek-cewek jangan ke-centilan dech pake make upyang tebal banget dan gayayang norak. Ntar kalian sendi-ri juga yang malu. Tampil se-cara a lami i tu jauh leb ihbaik. Kalo emang udah can-t ik and manis ,gak usahpake make up juga tetapcantik dan manis. Harusnyasebelum kita memperhatikan-kan kecantikan fisik kita,kitaperhatikan dulu kecantikansikap dan prilaku kita. Oke…!!!

Ya ampuun,,,Bikin ill feel Aja

TENTUNYA hal yang sangatmenyenangkan bila berbicaraseputar mode dan gaya. Tapikalo gayanya norak and lebayabiz gimana tuch? Yo wes pastigak enak,mengganggu peman-dangan aja soalnya. Betul kansobat,,,Banyak dech yang ngeluh bi-

lang kalo gaya yang norak ituterkesan kampungan dan gak sa-dar fashion apa yang lagiberkembang saat ini,duuh sarkas-me dech jadinya. Yaa..biy jugasedikit setuju,tapi kalo emang di-anya udah PD dan gak peduli apakata orang lain yang ada diseki-tarnya ya mau apalagi,ya toch..?

Sebenarnya bingung juga yakalo bicara tentang gaya, terk-adang gaya yang nyaman buatsiempunya malah terkesangak cocok sama mata orang

KARTUNIS Peter Steiner pernah bilang, “DiInternet tak seorang pun tahukamu adalah seekor anjing”.Ungkapan Steiner ini meng-gambarkan ketidakjelasanpergaulan d i In-ternet. Kita tidakbisa benar-benar

yakin siapakah yang berada diba-lik layar monitor, yang menulisemail atau chatting dengan kita.Kita tidak pernah tahu persis apa-kah d ia i tu seorang perempuanatau lelaki dengan karakter sepertiyang kita bayangkan.

Begitu lho, di Internet khan semakin banyaktu situs-situs yang bisa menghubungkan ant-ara yang satu dengan yang lain. ContohnyaFriendster yang bisa menghubungkan sese-orang dengan teman chattingnya yang di-rinya sendiri tidak tahu jelas tentang status

teman chattingnya tersebut. Dan terkadangbanyak juga yang membuat orang menjadiseseorang yang berbeda banget sifat ataukarakter aslinya. Internet itu bukan hanyamerusak pergaulan anak muda zaman

sekarang. Tetapi selain ada dam-pak negative Internet juga bisaberdampak positif. Contohnya anakSekolah yang mendapat tugas darigurunya dan dia tidak tahu harusmencari dimana lagi sumber untuktugasnya, dan dia pun mencarin-ya lewat Intenet. Dan ternyata In-ternet mempunyai dampak yang

positif dan negative, dan itu semua tergan-tung dari orang yang menggunakan fasilitastersebut.

Benar atau ga a yang jelas Internet itu sewatu-waktu bisa menjadi teman yang baik dan terk-adang dia juga bisa menjadi teman yang san-gat jahat tanpa kita sadari. (*)

RIKOSTEPHEN

FAUZIAHPALCOMTECH JAMBI

Don'T BeOver

SIAPA sech yang gak mau ter-lihat keren dihadapan orangbanyak. Tapi jangan over, apala-gi sampai norak abiz. Duuuh…gimana tuch kalo ada orang yangtiba-tiba bilang ke kita and bi-langi kita ini kayak ondel-ondella,kayak lenong la,,atau apa ajadech. Gak mau sampai kayakgitu kan???

Sebenarnya bergaya norak itujuga banyak bikin kita rugi. Kitajadi kurang enak dilait sama or-ang dan tentunya orang itu akanjadi ilfil sama kita dan dia jadigak PD jalan sama kita, walau-pun dia sahabat kitasekalipun. Karena style kitalebay itu yang bikin oranglain merasa gak nyaman bera-da didekat kita. Yaa.. ujung-ujungnya kita sendirian dangak punya temen. Kenorakankita itu justru memalukan dirisendiri. Itu benar sobat,,,kalosobat gak percaya sobat tes aja,hehehe.. biar biy yang jadi pen-gamatnya aja!!! Nikmatilahkenyamanan cara bergaya-mu selagi tidak membuat or-ang lain merasa terganggu.Think it guys... (minul)

yang melihatnya sementara gayayang gak begitu nyaman malahbikin orang lain senang. Kaloudah gini ribet kan,mau ikuti katahati ato mengorbankan kenya-manan untuk meny-enangkan oranglain yang meli-hatnya.

Mau tau kena-pa? Sebabnya

tak lain dan tak bukan karena or-ang lain itu gak suka dengan gayayang norak alias lebay. Ini dinya-takan oleh 70 persen dan yang 30persen sobat kita bilang nyaman-nyaman aja katanya. Ya itu mu-

ngkin karena gaya yang norak ituterkesan gak banget dech,malu-maluin aja (32,3 persen). Tapijangan salah juga sobat,adajuga sobat kita yang sedikitaneh,masa dia bilang gaynorak itu asyiknya buat lucu-

lucuan aja, persentasenya ada

43,6 persen. Selebihnya malah bi-lang kenorakan seseorang itumalah bisa jadi trend, waduuh…emang bisa ya? Tapi 24,1 persensobat menyetujui hal itu. Adanech temen kita yang namanya Ji-han dia bilang” kalo aku liat orangyang gayanya norak aku langsungdech bialng ke dia,kan kasian or-ang yang litany,heheheh” ujarcewek yang skul di SMEANSA ini.Pendapatnya juga sama dengan 40

persen sobat lain. Yang lainmalah bilang biarin aja dech diamau gaya semaunya,gak usahmalh kita yang ribet. Persenat-senya ada 40 persen danselebihnya lagi bilang masabodoh dech,”siapa loe siapague”,waduuh ada sekitar 20persen sobat kita yang kayakgitu. Biy gak ikut-ikutan loee,,biy Cuma menyampaikan aja.Ya semua kan sobat yangjalani,jadi kalo emang gak nya-man buat sobat,lebig baik kitabergaya apa adanya,jangannorak laa... okey!!! (minul)

1. Sobat suka melihatorang yang bergaya norak?

a. iya 30%

b. tidak 70%

2. kenapa?a. Gak banget dech,malu-maluin 32,3%

b. buat lucu-lucuan aja 43,6%

c. bisa jadi trend tuch 24,1%

3. Yang kamu lakukan?a. menegurnya biar sadar 40%

b. Ngebiarin dia gayasemaunya 40%

c. Masa bodoh dech 20%

4. reaksi orang lain?a. ilfil banget laaa liatnya 43%

b. ngomongin orang yanggayanya norak 23%

c. cuek aja tuch 34%

5. menurutmutentang gayanorak itu?

a. memalukandiri sendiri40%b. style yanglebay43%c. Kurang enakbuat diliat17%

Page 20: Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

senin, 23 Maret 2009 Jambi Independent

Page 21: Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

Jambi Independent SENIN, 23 MARET 2009

Berbuat yang TerbaikBERBICARA soal pendidikan yang baik, yang

paling penting adalah bagaimana sistem menajemendan pengelolaan sekolah. Selain itu, faktor penduku-

ng, seperti saranadan prasarana se-kolah, juga diperlu-kan. Dan yang takkalah penting adalahtenaga pendidik danpemimpin sekolah.

Seorang pemim-pin atau kepala se-kolah menjadi tolakukur maju-mundur-nya suatu sekolah.SMPN 8 Kota Jam-bi, sejak dipimpinYusmaida SPd, me-ngalami kemajuanpesat. Yusmaidamemang sudah ma-

lang-melintang di dunia pendidikan. Pengalaman dankemampuannya memimpin tak perlu diragukan lagi.Sebelum menjabat sebagai kepala SMPN 8 KotaJambi, wanita kelahiran Muarabungo, 1963, itu per-nah mengabdikan dirinya sebagai tenaga pendidikdi SMPN Rantau Pandan selama dua tahun, danSMPN 4 Kota Jambi selama 20 tahun.

Ibu dari Dian Kurnia Wait dan Septi Komala Putrid,dari pernikahannya dengan Drs M Anisnur MPd, itujuga pernah mengikuti program pertukaran guruJambi dan Jawa Barat selama sebulan, tepatnya diSMPN 48 Kota Bandung. Ia juga pernah menjadi wakilkepala SMPN 4 Kota Jambi pada 1999-2006.

Terobosan baru yang dilakukan Yusmaida adalahmembawa SMPN 8 Kota Jambi menuju sekolahberstandar nasional. “Mudah-mudahan tahun aja-ran baru ini SMPN 8 Kota Jambi sudah menjadisekolah berstandar nasional,” ujarnya. (mus)

SOSOKSOSOKSOSOKSOSOKSOSOK

SMPN 8 Kota Jambi

Menuju Sekolah Standar NasionalSMPN 8 Kota Jambi termasuk salah satu sekolah

tertua di Jambi. Sekolah itu sudah banyak mela-hirkan alumni sukses, baik di pemerintahan mau-pun sektor swasta. Sejak berdiri pada 1 April 1978,sampai sekarang sekolah yang beralamat di JalanSunan Giri, RT 06, Kelurahan Simpang III Sipin,Kecamatan Kotabaru, itu masih tetap eksis.

SMPN 8 Kota Jambi juga termasuk sekolah favorit,karena lulusannya berkualitas dan mempunyai skillyang sama dengan sekolah favorit lainnya. Saat inisekolah yang memiliki luas kurang-lebih 10.000 m2 itumenampung sekitar 824 siswa yang terbagi dalam 23rombongan belajar. Mereka dibina dan dididik 53 gurudan 14 tenaga administrasi serta pramusekolah.

Wakil Kepala Kesiswaan SMPN 8 Kota Jambi,Nasrun, mengatakan bahwa visi SMPN 8 KotaJambi adalah bertakwa, berprestasi, berdisiplin,berbudaya, dan berwawasan lingkungan. Sedang-kan misinya mewujudkan SDM yang menjunjungtinggi nilai agama dan solidaritas dalam kehidupansekolah, mewujudkan perangkat kurikulum yanglengkap dan berwawasan ke depan. Lalu me-wujudkan penyelenggaraan pembelajaran yangaktif, kreatif, efektif, dan menyenangkan.

Misi lain, mewujudkan lulusan cerdas, terampil,bertakwa, dan berbudaya, serta memiliki kemam-puan kompetitif. Untuk mewujudkan visi dan misitersebut, sekolah itu menjalin kerja sama dengankomite sekolah dan para alumni, mulai dari angka-tan pertama sampai angkatan termuda. Baru-baruini, misalnya, perayaan HUT SMPN 8 Kota Jambidilaksanakan oleh para alumni.

Selain itu, sekolah itu juga didukung sarana danprasarana tempat penyaluran kreativitas dan

Tari sekapur sirih dari para siswaSuasana jalan santai setiap hari Sabtu pagi

Para alumni foto bersama dengan undangan

FOTO-FOTO: ANDI MUSMULYADI/JAMBI INDEPENDENT

Yusmaida S.Pd

nnnnn ADVERTORIAL

bakat siswa yang cukup memadai, di antaranyapencak silat, sepak bola, bola boli, tenis meja, bulutangkis, dan basket. Kemudian bidang seni antaralain seni tari, seni musik, vokal dan kasidah, ke-rajinan tangan, dan tataboga.

Di samping bidang nonakademik, sekolah itu jugamembuat wadah pengembangan prestasi bidangakademik, seperti pembentukan kelompok sains,antara lain bidang LCC, English club, olimpiadematematika, karya ilmiah remaja, apresiasi sas-

tra, dan bidang kepemimpinan dalam wadah pra-muka, PMR, paskib sekolah.

SMPN 8 Kota Jambi juga memiliki kegiatan rutinsetiap Sabtu pagi. Sabtu pekan pertama jalan se-hat, pekan kedua senam bersama, pekan ketiga

jalan sehat lagi, dan pekan keempat siraman ro-hani keagamaan. Yang lebih membanggakan, me-masuki tahun ajaran baru tahun ini, SMPN 8 KotaJambi mendapatkan izin dari Dinas Pendidikan un-tuk menjadi sekolah standar nasional (SSN).(mus)

Foto bersama dewan guru dan para alumni

Page 22: Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

Jambi IndependentSENIN, 23 MARET 2009

Polemik DPT Fiktif MeluasJAKARTA - Polemik Daftar Pemilih

Tetap (DPT) fiktif yang digulirkan man-tan Kapolda Jatim Herman S Sumawired-ja terus meluas. Selain sudah sampai ketangan Kapolri Jenderal Bambang Hen-darso Danuri, kasus itu juga dirapatkanoleh Capres PDI Perjuangan Megawati

Soekarnoputri, Capres Gerindra PrabowoSubianto, dan Ketua Umum DPP PPP Sury-adharma Ali. Tidak berhenti disitu, JimlyAsshiddiqie (Ketua DK KPU, yang jugamantan Ketua MK) dan Hatta Rajasa(Mensesneg, yang juga pentolan PAN)angkat bicara.

“Saya barusan bicara dengan ketua KPU(Abdul Hafidz Anshary) dan KetuaBawaslu (Nur Hidayat). Saya saran-kan agar mereka segera ambil lang-kah untuk selamatkan citra Pemi-lu 2009,” kata Jimly kepada JPNN,di Jakarta.

Caranya, lanjut guru besar hukumtata negara Universitas Indonesiaitu, KPU memberikan CD fotocopyDPT kepada seluruh parpol peser-ta pemilu. “Bila mungkin semuapartai dan peserta pemilu bisa mem-peroleh copy DPT. Tapi, karena danaKPU dan Bawaslu tidak ada untukitu, maka siapa yang butuh copy-nya, dana itu dari yang butuh (par-pol peserta pemilu),” terang dia.

DPT fiktif, kata Jimly, hanya per-soalan citra. “Itu ‘kan gara-gara(kasus) di dua kabupaten,Bangkalan dan Sampang. Seolah-olah seluruh Jawa Timur, karenaJawa Timur termasuk provinsi yang

jadi tolok ukur, seolah-olah se-Indonesia.Ini persoalan citra, saya sudah minta ket-ua KPU dan Bawaslu beri saja copy DPT,selesai kan,” cetusnya.

Menteri Sekretaris Negara, Hatta Rajasa,tak mau berpolemik soal DPT yangdiduga fiktif. “Saya kira itu sudah dijelas-kan secara gamblang oleh Kapolri, jugasudah dijelaskan oleh KPU, sudah dijelas-kan oleh Mendagri. Saya mengajak kitauntuk menjalankan proses-proses,tahapan-tahapan pemilu kita ini, dan marikita sukseskan pemilu ini. Kalau 2004 kitabisa, sekarang pun pada 2009 kita harusbisa,” tegas Hatta, ditemui JPNN usai men-jadi pembicara pada Milad ke-45 IkatanMahasiswa Muhammadiyah (IMM), diGedung PP Muhammadiyah, Menteng,Jakarta Pusat.

Soal usul Jimly agar copy DPT diberikepada seluruh parpol, anggota kabinetIndonesia Bersatu pimpinan duet Pres-iden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)dan Wapres Jusuf Kalla itu, menerangkanlebih percaya akuntablitas publik.“Akuntabilitas itu adalah transparansi.Jadi, menurut saya transparansi itu ada,dan harus ada. Saya kira KPU sudah danharus menjalankan itu, protapnya. Sayakira dengan sendirinya, itu sudah ber-jalan,” pungkasnya.( jpnn)

JK Buka Mauliddi Masjid Kubah Emas

JAKARTA-Festival Maulid KubahEmas (FMKE) yang akan dilaksana-kan 26 hingga 29 Maret mendatang diKawasan Masjid Kubah Emas, Depok,rencananya akan dibuka langsungWakil Presiden RI HM. Jusuf Kalla.Sejumlah Menteri kabinet IndonesiaBersatu pun dijadwalkan menghadirifestival yang akan digelar rutin setiaptahunnya ini.

Kepastian ini dilontarkan KetuaDewan Pembina Lembaga Pengem-bangan Budaya Islam (LPBI) KubahEmas, Mohammad Rapsel Ali di Jakar-ta, Minggu 22 Maret. “Kami sangatbersyukur bahwa festival yang dipas-tikan kan dibanjiri ratusan ribumasyarakat ini bisa mendaopat per-hatian besar pemerintah,” terangrapsel.

Rapsel juga menambahkan, sejum-lah kegiatan keislaman yang akan me-warnai peringatan maulid Nabi Mu-hammad SAW ini diharapkan bisa men-jadi kegiatan yang ikut mendinginkansuhu politik yang kian memanas jelangpemilu legilatif dan pemilu presidenmendatang. Kegiatan dimaksud dian-taranya saraswhan. lomba marawis,serta produk ekspo

“Selain memberi nilai ibadah, keg-iatan ini sekaligus diharapkan bisamemberikan siraman positif di sela-sela suasana pemilu,” katanya lagi.

Saat ini masjid kubah emas sedangmelakukan pembenahan diri untukmenjadi Pusat Pengembangan Bu-daya Islam Indonesia. Masjid yangjuga dikenal dengan sebutan masjidDian Al-Mahri di Jalan Meruyung, Ke-

camatan Limo, Kota Depok,Jawa Barat ini, selama inimemang lebih banyak dike-nal hanya sebagai tujuanwisata religi.

Pengelola masjid KubahEmas kini sedang mendiri-kan pusat pendidikan yangdipastikan akan menopangtujuan masjid kubah emassebagai Pusat Pengemban-gan Budaya Islam. SebagaiPusat Pengembangan Bu-daya Islam, kompleksMasjid Kubah emas denganluas kurang lebih 50 hektarselanjutnya diharapkanbisa berada di garda ter-depan menghidupkan bu-daya islam di tengah asimil-iasi budaya modern.

Masjid Kubah Emas padahari biasa dikunjungi seki-tar 10 ribu orang setiapharinya dan meningkatpada di akhir pekan, kerapmeningkat hingga 30 ribuorang. Selain berasal dariJabodetabek, mereka da-tang dari sejumlah provinsilainnya di Indonesia. Bah-kan, ratusan diantaranya da-tang dari malaysai dan Bru-nei Darussalam. (jpnn)

Page 23: Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

SENIN, 23 MARET 2009Jambi Independent

Berlaku dari 21 Maret s/d 23 Maret 2009

Kalau parpol (dan caleg) tidak bisa memenuhi janji kam-

panye damai dan pemuli fair play, bagaimana (mereka) me-

menuhi janji dengan rakyat biasa seperti kita ini?

(08127419xxx)

Yth Walikota Jambi. Penertiban atribut terkesan separo hati.

Kenapa di daerah Telanaipura dan beberapa jalan protokol

lainnya belum ditertibkan? Jangan tanggung-tanggung pak!

(081366153xxx)

Kepada Yth KPUD. Kami warga Jambi masih ada yang be-

lum terdaftar sebagai pemilih dalam pemilu nanti. Bagaima-

na dengan hak kami sebagai warga negara!

(08973637xxx)

PEROLEHAN KUPON PEROLEHAN KUPON PEROLEHAN KUPON PEROLEHAN KUPON PEROLEHAN KUPON DUKUNGANDUKUNGANDUKUNGANDUKUNGANDUKUNGANCALONCALONCALONCALONCALON WAKIL RAKYAT IDOLAKUWAKIL RAKYAT IDOLAKUWAKIL RAKYAT IDOLAKUWAKIL RAKYAT IDOLAKUWAKIL RAKYAT IDOLAKU

DI PROVINSI JAMBI(s/d 22 Maret 2009)

Calon DPD-RINO

1

KUPONNAMA CALON

23456789

101112131415

LUSIA ROSA PARABAK Ir 315

Dra. Hj. NYIMAS ENA 169

HM. YUNUS 342

SYULFAH SARI DEWI SYAM 150

JUNIWATI M. SOFWAN 218

JAYA KUSUMANTRI, S.Pd 150

16

FIRMANSYAH 29

YASMIDAR M. 2

Drs. H. NIZAM HASAN 15ARRAKHMAT EKA PUTRA 4

TURSIMAN 19

KEMAS AL FAJRI A. 72

M. SYUKUR, SH 15

Calon DPR-RINO1

KUPONNAMA CALON

23456

H. BAKRI HM (PAN) 100789

BURHANUDDIN ABBAS (Gerindra) 232HARMEN SAPUTRA (Hanura) 145

1011 JOERLEXZIE MOEAR (Hanura) 21

CHAIRUL NAIM (PAN) 74

12 LUKMAN HAKIM HS (PPP) 15RATU MUNAWAROH (PAN) 15NOVIAN ISKANDAR (PKB) 7

13

ANDI RUDI (Barnas) 816

IRSAL YUNUS (PDIP) 115

SUPARMAN (Demokrat) 273

AZIZAH DARYATI UTENG (Golkar) 1079

YENNY SINAGA (PDS) 514

NASRULLAH HAMKA (PBB) 1045

17 SYAMSUL RIDUAN 1

HM. ARFAH HAP 319

TIOPAN PURBA, BBA 189

15

160ILHAM KHALID LATIF (Hanura)Drs. H. AD SAYUTI (Golkar) 150SYARIF GAMAL (PKB) 150

Hj. FIT ARZUNA, SE. MM (PAN) 170

Calon DPRD-ProvinsiNO1

KUPONNAMA CALON

23456789

1011121314151617181920212223242526272829303132333435363738394041

Hj. RISNA HARYANTI, SE (PAN) 200

42

RADEN HAMID. AT (PBR) 49

WANG SUWANDI, SE (PAN) 6

EKO HARWANTO (PPRN) 5

M. NAZAR LUKMAN (PMB) 48

SURYAWATI VALERINA, SH(PKPI) 5

AHMAD MIFTAH (Golkar) 74344

H. SUDIRMAN (Hanura) 15

HELMI EDISA (PBR) 19

Ir. JAYAPURA (PAN) 12

45

IMELDA, SE (PBR) 5

GEORGE EDWIN S. (Gerindra) 1

IRSADUNAS NOVERI (PMB) 119

46

H. ZAINUR NAZIR (Hanura) 39

47

Drs. ABUNDJANI A. ROFAR(Golkar) 8

PARIDATUL HUSNI (PBB) 591

SARIMAN WIBISONO (Golkar) 7

EDI PURWANTO (PDIP) 201Drs. JUKRI AR (PKNU) 228

ROSI SILVIA (PDIP) 327

48

ABDUL HAMID (PBR) 36

ENDANG KUSWARDANI(Demokrat) 43

Hj. DILAH HIKMAH SARI, ST (PAN) 538

BAMBANG BAYU SUSENO (PAN) 341

49

SUSY ROHAYATI (Demokrat) 28

AGUS TIARDI (PKNU) 8

AZIZ MUSTAKIM (PBR) 317

SARIMAN (PBB) 16

5051

YULIUS NUR, Sp (PBB) 377

H. AGUS S. RONI (PDIP) 24

HENRI MASYHUR (PKS) 35

Drs. ERWIN ARIFIN (PPPI) 1567ZOERMAN MANAP (Golkar) 2177

RUDI ATTAN (PPRN) 842

H. ULIL AMRI (PBR) 56

52

SARMADI (PDP) 64

SYAHRIL (PKPI) 150

H. NUKMAN SYARKOWIE (PBR) 246Ir. FAKHRUL ROZI YAMLI, ME (PD) 234

M. HASAN MASDENI (Patriot) 701

H. ANAS SURYA (PPP) 4

Ir. H. RAMAYULIS (PKPB) 104

CHAIRUL AMRI (PKPB) 15

Calon DPRD-BatanghariKUPON

13

315

88

7

NO

1

NAMA CALON

234567

JAMALUDDIN (PPD)

Hj. WIDYA NINGSIH (Demokrat)

NURMAN EFFENDI (PAN)

89

1011

UTAMI DEWI (PKPI)1213

M. MAHDAN (PKPB) 21DEVI PADRIYANI (PKPI)

27RIDWAN (PKPB)31PAIDJO PARENG (PKPI)40GUN HARAPAN (PPP)

14

307JASASILA (Demokrat)

47M. USNAN TANJUNG (PKS)

415

MARYANA (PDIP)

16

78SUTIJAK (PDIP)

MUHAMAD AFIF (PKS) 10SUGIONO SABAR (PKPI) 9

Calon DPRD-SarolangunNO1 MUHAMMAD SYAIHU (PDIP) 330

KUPONNAMA CALON

2 M. FADLAN ARAFIQI (PKB) 1503

HAPIS (PPRN) 264SUSI APRIYANTI (PAN) 50

Calon DPRD-Tanjab BaratKUPONNO

1NAMA CALON

23

INO KURNIATI (PDIP) 44A. AZIZ ELWAQOSH (PDP) 15SYAIFUDDIN (PBB) 15

Calon DPRD-Merangin

5KUPONNO

1 DJOKO WAHYONO (RepublikaN)

NAMA CALON

Calon DPRD-Muaro TeboNO

1 JHON ERIZAL (Demokrat) 21

KUPONNAMA CALON

ZAMHARIRO (PPP) 110

NOVEL TRIYOGA M (PMB) 6

SUWARNO SOERINTA (PDIP) 63

RITAS MAIRIYANTO (PKPI) 384

ERNITA (PPRN) 22 KEMAS FARIED ALFARELI, SE 30

DANNY SAMIRIN (PPRN) 431

99

RAHMI KURNIATI (PKPI)LESTARTI (Karya Perjuangan)

230BENNY LESTIO, SE (Barnas)

Calon DPRD-Kota JambiKUPON

6

12

48

155

320

4

36

7

594

23

37

5

2121

33

222

26

NO NAMA CALON123456789

1011121314151617181920

AMIR M. IQBAL (PKPB)

EDI HARTONO (Gerindra)

21222324252627282930

H. AHMAD SUKRI HM (PPP)

313233

M. ALI (PPP)

34353637

RIDWAN, SE (Demokrat)

3839

HIDAYAT OKTAVIAWAN (PKNU)

41

M. NAUFAL ALHUSNI (PPRN)

HA. SYUHAIMI ALI (RepublikaN)

424344

SYAFRIWANTO (PPPI)

IRWAN F. HAMIJAYA (PAN)

45

KUN SURYADANA (Golkar)

46

40

Drs. HAMDANI ISHAK (PBB)

SALAMAH (PKS)REZA M. HASBI (PKPI)

SYAIFUL BAHRIIr. JAMALIYUS ILYAS

YUDI MANSYAH (PKPI)BAHARUDIN, SH (Gerindra)

47

AHMAD FIRDAUS (PDIP)

48

HALIMAH TUSSAKDIAH (PPPI)

495051

11MAYA, SH (PBR)

525354

263BUJANG KADIR (Gerindra)

19KAHARUDIN (Gerindra)

17ISMAIL AMSAL (Golkar)

42NOVRIYADI MARPAUNG (Buruh)

49Drs. EDI SUHERMAN (PAN)

1YOSEP MARTIN (PKPI)

555657

3SYOFIAN EFFENDI (Gerindra)

15MUHLIS AMIN (PBR)

58

19DISMAYANTUTI (PIS)

1ICHWANI FITRI LUBIS (PDIP)

59606162

173LIA DINANTI (Barnas)

25AMIN MUALIM (PKB)

425HARTADINATA WINITA (Barnas)

63

1Ir. DIANA WATI (Golkar)

6465

2Drs. A. ARIFIN (Merdeka)

3RUDI (PNBK)

761CHEN WENDRA (Barnas)

1H ELLY ROSANITA (Golkar)

66

1HENDRA (Demokrat)

6768

11MULYADI M, Msi (PAN)

961NUZUL PRAKASA (Golkar)

69

3IRDIANSYAH (PKPB)

22RD. MARZUKI (PKPI)

66SARINAH (PDK)

15SUYADI, SPd MA (Hanura)

32AHMAD AFFANDY (PPIB)

707172

41LUSI NOVFITASARI (PKB)

18DEVI SUSANA NOLTES (PDS)

3AMRIL MADJID (PDK)

10AHMAD RAHIMUDDIN (PK)

9DANIEL P.S HUTABARAT (PDK)

17ASMARA CHAN, BA (PDK)

302RUDI ARDIANSYAH (PKPB)

370JANUAR PARAPAT (PDS)

15ZULKARNAIN (PAN)

196JULIANTO MOERAD(RepublikaN)

6YENNY NURJANI (PPDI)

20EDDY W. KAMIL (Golkar)

6AHMAD ARIFIN (Merdeka)

13SUBANDI (PKS)

96Ir. VERONICA (Golkar)

21MUHAMMAD SYAH SAG (Golkar)

12ARY BUDI ARTA (Hanura)

101SUNARMANTO (Golkar)

401MULYANTO, S.Kom (Barnas)

43ALI MASTA (PMB)

73

3SUHANDRIYANI (PDIP)

Calon DPRD-Tanjab TimurNO KUPONNAMA CALON1 SUDIRMAN (Pelopor) 20523

YUDI HARYANTO (PAN) 98

45

MUHRONI (Pelopor) 69

6789

1011

M. YUSUF (PKS) 2

EFRIZAL (PDK) 32

IDRIS (Barnas) 39

121314

SUHAIMI HK, Sag (Gerindra) 2

BESSE NURBAYA, S.Kom (PPP) 38

MASJAYA (PDIP) 31

RAMOGERS, SH (PPP) 7YUNURMALA DEWI (Golkar) 29

SYAFRUDDIN (Golkar) 6

SALIMUN (Pelopor) 61

15

HASANUDIN K (PPPI) 4

JUNI YANTO (PBR) 7

Calon DPRD-Muaro JambiNO1

M. AMILUDIN (Demokrat) 13

KUPONNAMA CALON

23

PARDIANSYAH (PNIM) 5RUSLI L. (RepublikaN) 4

4

ANDI SAMSUDDUHA (Hanura) 233

LIMAR DANIS (Demokrat) 3

567

SUHERMAN (PNBK) 27

EFFENDI, SAg (PPD) 8

8

KERRY RUSTINI (Hanura) 8

M. NASIR (PBI) 10

203HERNI, SPd (PPPI)206IRMANSYAH (PAN)

Formulir Berita Acara Belum DiterimaPengganti HarusDiterima 10 HariSebelum Hari-H

gal beberapa pekan lagi, sejumlah logis-tik Merangin masih belum lengkap. Aki-batnya tentu pelaksanaan Pemilu diMerangin dikhawatirkan terancam gagal.

Berdasarkan informasi yang berhasildihimpun koran ini dari kantor KPUDMerangin, tercatat beberapa dokumenbelum diterima, di antaranya format C(berita acara) C4, C5, C6, dan C7 sertaundangan pemilih. Itu merupakan bagi-an administrasi yang sangat vital dalamKENDATI jadwal Pemilu 2009 ting-

NOVA DIANSYAH,Bangko

rangkaian kegiatan pemungutan danperhitungan suara di setiap tempat pe-mungutan suara (TPS) nantinya.

Tidak itu saja. Hasil rekapitulasi KPUDterkait hasil sortir kertas suara DPR RIDPD, DPRD provinsi , serta DPRD Meran-gin, tercatat jumlah total kerusakan se-banyak 3.027 kertas suara. Sebanyak1.902 kerusakan kertas suara untuk DPRRI, 396 DPD, 157 DPR provinsi. Sedan-gkan untuk DPRD Merangin sebanyak

572 kertas suara tidak dapat digunakan.Kasubag Teknis KPUD Merangin, Ah-

mad Jhoni, membenarkan beberapa lo-gistik belum mereka terima. “Ya, berb-agai kekurangan logistik tersebutmudah-mudahan sepuluh hari sebelumhari-H sudah kita terima, termasuk pe-nambahan untuk kertas suara yang rusak.Sehingga, logistik tersebut dapat segerakita distribusikan ke 767 TPS yang terse-bar di Merangin,” tandasnya. (*)

KPUD Tunggu Surat Suara Pengganti

Megawati Batal Kampanye di Bungo

MUARABUNGO – Rencana kedatanganMegawati ke Bungo untuk mengkampanyekanpartai PDIP pada 26 Maret mendatang gagal.Kunjungan mantan presiden RI ini, batal kare-na tidak ada penyewaan helikopter khusus un-tuk keberangkatan Megawati ke Bungo.

Ini dikatakan ketua umum PDIP Bungo, Halil-intar. “Menurut rencana, Megawati bakal datangke Bungo. Namun, terkendala penyewaan he-likopter untuk keberangkatan bu Mega ke Bun-go tidak ada pada saat jadwal kampanye yangditetapkan KPU untuk PDIP,” jelasnya.

Untuk diketahui, Minggu (22/3) PDIP Bungomenggelar kegiatan pembekalan saksi dengan

Hindari Kecurangan, Siapkan Tabulasi Elektronik

nama kegiatan Santiaji. Kegiatan tersebut dige-lar di Hotel Swarna Bhumi Bungo. Dalam kegia-tan itu, ratusan saksi mengikuti pembekalan,mulai dari penyusunan strategi, serta semua halyang berhubungan dengan kegiatan saksi saatPemilu nanti. Seluruh saksi ditekankan untukdapat menjaga jumlah suara yang diperoleh simoncong putih.

Selain itu, dari kegiatan ini juga akan dapatdilihat kesiapan saksi di tempat penghitungansuara (TPS). Dalam pembekalan saksi hadir Ket-ua DPD PDIP Provinsi Jambi, Irsal Yunus, yangmemberikan pengarahan pada saat pembukaanacara Santiaji. Irsal menginginkan agar para saksidapat bekerja dengan sebaik-baiknya untuk da-pat menjaga suara milik PDIP. Dia mengajak un-tuk selalu memperkuat persatuan dan semangatgotong-royong, dan memperhatikan kader dalamhal pendekatan yang lebih baik. Sementara, Ha-lilintar Ketua DPD PDIP Bungo dalam sambutan-nya mengharapkan, agar para saksi dapat lebihaktif bila menemui kejanggalan dalam Pemilu.

Dalam kegiatan pembekalan saksi tersebut jugadihadiri oleh petinggi PDIP dari DPD ProvinsiJambi, yakni Sekretaris DPD PDIP Provinsi Jam-bi, H Abdul Halim; Wakil Ketua H Syafei Al, drH Iskandar Budiman, Nur Trikadarini SE Ak.

Sementara itu Minggu (22/3), DPD PKS Bun-go juga mengadakan rapat untuk merencanakankampanye akbar di Desa Kuamang Kuning.Dalam kampanye akbar tersebut, akan dihadirioleh caleg DPR RI dari PKS yakni HM Djanawirdan caleg DPRD Provinsi Jambi Yasir.

Dalam kampanye yang hanya akan diberikanwaktu selama dua jam, akan dimanfaatkan olehPKS untuk mengkampanyekan diri di hadapanmassa pendukungnya. Waktu yang diberikanhanya sekitar 3,5 jam. (dwy)

JAMBI - Untuk perhitungancepat, KPUD Kota Jambi sudahmenyiapkan tabulasi secaraelektronik. Rencananya, perhi-tungan ini akan dipusatkankantor KPUD.

Ketua KPUD Kota Jambi Rat-na Dewi mengatakan perhitun-gan elektronik ini berbeda den-

gan perhitungan cepat yangdilakukan pada pemilu 2004.“Kalau dulu dilakukan keca-matan, sekarang dilakukan diKPUD Kota,” jelasnya saat dite-mui di kantornya, Sabtu (21/3).

Perbedaan lainnya, yaknidalam input data. Jika sebelum-nya dilakukan input data secara

manual ke komputer, makapada pemilu 2009 ini, data yangdiambil dari TPS langsungakan di scan langsung. “Data iniakan langsung masuk ke tabu-lasi center di KPU pusat. Mela-lui scan khusus. Sehingga tidakada input manual. Sehinggatingkat kesalahan sangat kecil,”

ungkapnya.Data yang dimasukkan dian-

tar langsung oleh KPPS padahari yang sama. Adapun datayang diserahkan adalah lembarFC untuk IT.

Dengan tabulasi ini, kata Rat-na, akan menjadi salah satu la-pis pengamanan hasil pemilu

sehingga sangat sulit untuk ter-jadi kecurangan dalam perhi-tungan hasil pemilu itu sendiri.“KPU pusat menyiapkan limalapis pengamanan. Termasuktabulasi elektronik ini. Sehing-ga sangat kecil kemungkinanterjadinya kecurangan rekapit-ulasi suara,” jelasnya.(nid)

JAMBI- KPUD Provinsi Jam-bi sudah melaporkan seluruhsurat suara rusak yang diterimaoleh KPUD kabupaten dan kotake KPU pusat. Dari data yangdiperoleh dari KPUD ProvinsiJambi, surat suara rusak berjum-lah 275.993 lembar terdiri dari15.737, DPD RI sebanyak227.696 surat suara, DPRD

Provinsi sebanyak 8.427 sertaDPRD Kota/Kabupaten setiapDaerah Pemilihan sebanyak24.133 surat suara.

Koordinator Pokja LogistikKPUD Provinsi Jambi Fahmi SYmengatakan, pihaknya saat initinggal menunggu surat suarapengganti dari rekanan.“Sudah kita laporkan. KPU pu-

sat juga sudah menyampaikanke rekanan. Kita tinggalmenunggu pengganti,” ujarn-ya saat dihubungi.

Yang jelas, kata Fahmi, suratsuara pengganti ini secepatnyaakan diterima karena penyia-pan logistik ke kecamatan jugaharus segera dilakukan. Dising-gung kapan surat suara yang

ruska dimusnahkan, Fahmimengatakan bahwa surat suarayang rusak tersebut nantinyaakan disimpan oleh setiapKPUD kabupaten/kota sem-bari menunggu penggantin-ya. “Apabila penggantinyasudah ada, maka akan dimus-nahkan, termasuk surat suarayang lebih juga akan kita sim-

pan,” tambahnya.Mengenai kekurangan lain

seperti amplop dan logistiklainnya yang pengadaannyadilakukan KPUD Provinsi, Fah-mi mengatakan telah menyam-paikannya ke rekanan mereka.“Sudah kita sampaikan. Merekasiap dan segera mengirim peng-gantinya,” pungkasnya.(nid)

TUNGGUPENGGANTI:

Warga KotaJambi saatmelipatkertas suarabeberapawaktu lalu.SementaraKPUDProvinsiJambi saatini masihmenunggupenggantisurat suarayang rusak.

DO

K/JA

MB

I IND

EP

EN

DE

NT

Megawati Soekarno Putri

Page 24: Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

Jambi IndependentSENIN, 23 MARET 2009

Page 25: Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

Jambi Independent SENIN, 23 MARET 2009

TIPSTIPSTIPSTIPSTIPS

Langkah TepatBerolahraga Bagi Lansia

BAGI para lansia, tidak boleh sembarangan berolahraga.Kenapa? Tentu saja karena mengingat dari segi umur yang tidakdapat dikatakan muda lagi.

Bila salah melakukan gerakan olahraga, malah dapat menam-bah penyakit dan dapat menyebabkan tulang dan persendianmenjadi sakit, ataupun dampak buruk lainnya karena kesala-han dari gerakan olahraga yang salah. Jadi, apabila memangingin berolahraga, lebih baik memperhatikan langkah yangperlu dilakukan, yaitu :1. Olahraga bagi lansia sangat tergantung pada kondisi fisik

individu. Tidak ada klasifikasi dalam olahraga berdasar-kan umur.

2. Olahraga dapat membantu pencegahan timbulnya berb-agai penyakit seperti tekanan darah tinggi, stroke, jantungkoroner, obesitas, oeteoporosis, dan kolestrol tinggi. Bah-kan, dapat pula memperkecil resiko tekanan kanker payu-dara. Olahraga yang berlebihan bisa berdampak tidak baikbuat kesehatan karena tubuh menjadi terlalu lelah. Cukuplakukan tiga hingga lima kali seminggu.

3. Hindari gerakan mendadak seperti lari kencang dan beloktajam secara tiba-tiba. Manula dengan kekuatan panca in-dra yang telah menurun, akan jatuh.

4. Jangan lakukan kegiatan ekstrem seperti split atau loncatharimau.

5. Jangan memaksakan kekuatan otot. Lakukan sesuai bataskemampuan saja.

6. Olahraga bukan mencari keringat atau badan terasa pegal.Namun, lebih pada tujuan berolahraga seperti menjaga kese-hatan, melatih kelenturan, dan melatih kekuatan.

7. Lakukan kegiatan sehari-hari berolahraga seperti menga-ngkat barang belanja, menyiram bunga, mengepel, men-yapu rumah atau rutinitas yang memerlukan gerak tubuhmeski harus disesuaikan dengan riwayat kesehatan.

8. Olahraga tidak mengenal tempat. Dimana saja dan kapansaja bisa dilakukan olahraga.

9. Prinsip gerakan olahraga para manula adalah pelan, berke-sinambungan dan mampu dilakukan.

10. Manula bisa melakukan gerakan sendiri atau bantuan per-sonal trainer dipusat olahraga.

12. Olahraga juga dapat mencegah penuaan (*) Waspadai SeranganPenyakit Jantung

Dari Seminar Jantungyang digelar IJN danJambi Independent

ke jantung secara tiba-tiba da-pat terjadi ketika salah satunadi koroner terblokade selamabeberapa saat, entah akibatspasme (mengencangnya nadikoroner) atau akibat pergump-alan darah (thrombus).

“Bagian otot jantung yangbiasanya dipasok oleh nadiyang terblokade berhenti ber-fungsi dengan baik segera set-elah splasme reda dengan sen-dirinya. Gejala-gejala hilangsecara menyeluruh dan otot jan-tung berfungsi secara betul-bet-ul normal lagi. Ini sering disebutcrescendo angina atau coro-nary insufficiency,” jelasnya.

Sebaliknya, bila pasokandarah ke jantung terhenti sama

sekali, sel-sel yang bersangku-tan mengalami perubahan per-manen hanya dalam beberapajam dan bagian otot jantungmengalami penurunan mutuatau rusak secara permanen.

Mengeani gejalanya, dr Mas-rul mengatakan bisa berbedasetiap orang. Sebuah seranganjantung umumnya dimulai rasasakit tidak jelas, rasa tidak nya-man yang samar, atau rasa sesakdi bagian tengah dada. “Ka-dang, sebuah serangan jantunghanya menimbulkan rasa tidaknyaman yang ringan sekali seh-ingga sering disalahartikan se-bagai gangguan pencernaanatau bahkan lepas dari perhatiansama sekali,” ujarnya.

Satu-satunya cara yang me-mungkinkan terdeteksinya se-buah serangan jantung ketikaharus menjalani pemeriksaanECG untuk alasan lain yangmungkin tidak berkaitan.

Di pihak lain, serangan jan-tung mungkin menghadirkanrasa nyeri paling buruk yangpernah dialami, yakni rasasesak yang luar biasa atau rasaterjepit pada dada, tenggoro-kan, atau perut. “Bisa mengu-curkan keringat panas atau din-gin, kaki terasa sakit sekali, danrasa ketakutan bahwa ajal su-dah mendekat. Juga mungkinmerasa lebih nyaman bila du-duk dibanding bila berbaringdan mungkin napas begitu

SERANGAN jantung meru-pakan penyebab kematian pal-ing utama di Indonesia bahkandunia. Serangan jantung ad-alah kondisi ketika kerusakandialami oleh bagian otot jan-tung (myocardium) akibat men-dadak sangat berkurangnyapasokan darah ke situ.

Demikian terungkap dalamseminar kesehatan jantung yangdigelar Istitut Jantung Negara(IJN) Kualalumpur bekerja samadengan Harian Pagi Jambi Inde-pendent di Batanghari RoomAbadi Hotel Jambi, Sabtu (21/3).

Menurut dr Masrul SPPD SpJPyang hadir sebagai narasumber,berkurangnya pasokan darah

JOHAN ISWADI,Kota Jambi

Memetik Khasiat dari Buah Nanas1. Menurunkan berat badanSediakan 1 buah nanas yang tidak terlalu

matang, kupas lalu cuci sampai bersih. Po-tong seperlunya, lalu jus atau parut, kemu-dian peras airnya. Agar air sari nanas diper-oleh secara maksimal, peras dengan meng-gunakan potongan kain bersih. Minum airnanas sekaligus. Lakukan 2 kali sehari.

2. SembelitPilih 3 buah nanas yang belum masak.

Kupas dan cuci bersih. Parut atau jus, kemu-dian peras airnya. Minum air perasan nanas2 kali sehari setelah makan. Masing-masingsetengah gelas.

3. Radang tenggorokanSediakan 2 buah nanas masak. Kupas

kulitnya, cuci sampai bersih, potong seper-lunya, kemudian parut atau dibuat jus. Perasairnya. Minum 3 kali sehari, masing-masing1/3 bagian.

4. Kembung atau rasa penuh di perutkarena pencernaan terganggu

Minum jus nanas sekitar 30 menit sebe-lum makan. Lakukan 3 kali sehari sekitarmasing-masing sebanyak 1/2 gelas (150 cc).

5. CacinganPilih 1 buah nanas muda. Kupas lalu cuci

sampai bersih, kemudian bilas dengan airmasak lalu parut. Peras dan saring air paru-tan. Minumkan sedikit demi sedikit padaanak yang menderita cacingan.

6. KetombeSediakan 1/2 buah nanas yang sudah

masak. Kupas kulitnya, parut, peras lalu sar-

Biasakan Diri untuk Hidup SehatPENYAKIT jantung menjadi

momok menakutkan bagi se-mua orang. Semakin tua usia,semakin besar risiko mengala-mi penyakit itu. Meski demiki-an, penyakit itu bisa dicegah.“Upaya yang paling mudah danmurah dalam rangka menghada-pi penyakit jantung yakni pence-gahan,” ujar dr Masrul SpPD SpJP.

Caranya bisa membiasakandiri dengan pola hidup sehat,seperti tidak merokok sertamemakan makanan sehat danseimbang.

Kemudian aktif secara fisikatau olahraga yang teratur, men-gatur indeks masa tubuh, yak-ni lebih kecil dari 25 kilogram/M2. Termasuk lingkar perut

lebih kecil dari 90 cm untukpria dan lebih kecil dari 80 cmuntuk wanita.

Kemudian menjaga stabilitastekanan darah lebih kecil dari140/90 mmHg, menjaga kand-ungan kolesterol agar tidaklebih dari 190 mg/dl, mengaturgula darang agar tidak melebi-hi 110 mg/dl.

Selain itu, menghindari diettidak sehat. Yang tidak kalahpenting adalah menjaga kondi-si psikis dengan menghindaristres. “Dengan demikian, jikadari awal kita sudah membiasa-kan diri dengan pola hudup se-hat, kemungkinan terkena se-rangan jantung semakin kecil,”jelasnya. (Cr02)

sesak sehingga tidak bisa san-tai,” ujarnya.

Rasa mual dan pusing sampaimuntah, bahkan lebih parah ke-tika sampai kolaps dan pingsan.

Dokter spesialis jantung Ru-mah Sakit Dr M Jamil, Padang,itu menerangkan beberapa pen-yebab penyakit jantung, di ant-aranya kebiasaan merokok,hipertensi (darah tinggi), pen-yakit gula atau diabetes, obesi-tas (kegemukan), pola makanyang salah, kegiatan fisik ber-lebihan, gangguan lipid, men-gonsumsi alkohol, dan tinggin-ya kandungan lemak dalamdarah. “Faktor psikososial, fak-tor genetik, juga memengaru-hi,” tambahnya.(*)

SEMINAR JANTUNG: Suasana Seminar Jantung yang digelar Institut Jantung Negara (IJN)Kuala Lumpur bekerja sama dengan Harian Pagi Jambi Independet Sabtu (21/3).

ing airnya. Tambahkan perasan 1 jeruk nipiske dalam air nenas. Aduk rata. Kemudia goso-kan pada kulit kepala yang berketombe. Laku-kan sebelum tidur dan keramaslah keesokanharinya. Lakukan 2-3 kali dalam seminggu.

7. Radang kulit (Dermatitis)Sediakan 1/2 buah nanas yang sudah

masak. Kupas, cuci bersih, lalu parut. Gos-okkan pada bagian kulit yang sakit. Laku-kan pada malam hari menjelang tidur. Biar-

kan semalaman dan cucilah pada esok hari.8. Luka bakar, gatal, bisulAmbil beberapa helai daun nanas, cuci

sampai bersih lalu tumbuk hingga halus.Balurkan pada bagian kulit yang sakit.

9. Keseleo atau MemarSediakan 1 buah nanas matang, kupas,

cuci bersih, potong-potong seperlunya. Juspotongan nanas tadi, dan minum airnyasekaligus.(*)

ALDINO/JAMBI INDEPENDENT

Page 26: Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

Jambi IndependentSENIN, 23 MARET 2009All Sport

LIGA MEDCO 2009

Mewujudkan Ambisi JuaraJAMBI – Torehan apik baru

saja dibukukan Tanjab Barat.Untuk ketiga kalinya, tim ber-juluk Lancang Kuning mudatersebut melenggang ke finalLiga Medco U-15 Rayon Jam-bi 2009. Kini, tim yang dilatihpelatih Akhyar Selamat itumengejar ambisi puncaknya.Mereka berhasrat dapat kemba-li menjadi kampiun tahun ini.

Apalagi jalan untuk menyan-dang gelar juara ketiga kalinyatersebut sudah di depan mata.“Semoga kami bisa kembaliukir prestasi tahun ini,” ujarmanajer Tanjab Barat HalimGumri kepada Jambi Indepen-dent kemarin.

Tentu, ada syarat yang harusdipenuhi Tanjab Barat untuk

merengkuh kebahagian terse-but. Yaitu Riky dkk harus mam-pu menekuk Muarobungo difinal sore ini, di Stadion TriLomba Juang.

Namun Muarobungo bukanlawan yang ringan dan dapatditaklukan Tanjab Barat begi-tu saja. Apalagi ketangguhanBungo sudah pernah dibukti-kan Tanjab Barat pada LigaMedco U-15 2008 di StadionBakti Karya, Kualatungkal,Tanjab Barat.

Meski mendapat dukungandari publiknya, Tanjab Baratgagal meraih poin absolut.

Mampukah Tanjab Barat me-realisasikannya? “Peluangmasih terbuka bagi kami. Dankami optimis bisa menang.

Kami tetap main ofensif. Kare-na itu kunci suksesnya untukmeraih kemenangan di final,”tegas Halim.

Keyakinan Halim tersebutjuga dipicu dengan membaikn-ya ketahanan stamina Rikydkk. Kemudian strategi dan tak-tik yang akan diterapkan pel-atih Akhyar Selamat sangat jitu.

“Yang penting fisik pemaintidak lagi melorot. Mereka bisafight dan mengimbangi per-mainan Bungo,” kata pria ber-kumis ini.

Meski begitu, Halim tidakberani sesumbar akan menangbesar. Alasannya kekuatan la-wan tidak bisa diprediksi dandiremehkan. Apalagi lawanjuga mengusung ambisi presti-

sius serupa.“Namun, yang ada dibenak

kami saat ini adalah meraih ge-lar juara. Jadi, kami lebih mena-tap ke depan. Untuk itu, kamiharus terus mencetak ke-menangan. Bungo adalah timtangguh, sehingga final ini ide-al,” seru Halim.

Demi kemenangan atas Tan-jab Barat, Bungo pun telahmenyiapkan segala keperluan.Setelah mengangkat kembalimotivasi pemain dengan men-galahkan Kota, kini giliran ja-jaran pelatih menyiapkan seg-ala bentuk strategi untukmenaklukkan Tanjab Barat.

“Kami tidak ambil pusingdengan reputasi Tanjab Barat.Kami sudah siap dengan sega-la strategi. Kami optimistis bisamemenangi pertandingan. Ter-penting lagi, anak-anak telahbertekad dan berusaha sekuattenaga untuk meraih kemenan-gan tersebut,” tutur pelatihBungo Wilson Sofyan.

Seperti laga sesudahnya, for-masi pemain yang diterapkanWilson juga tidak mengalamiperubahan yang snigfikan.Meski ada, menurut Wilson, itu

sebagai memantapkan per-mainan timnya.

“Kekuatan tim-tim yangberkompetisi pada U-15 tidakjauh beda. Karena mereka masih

pemula dan belum banyak pe-ngalaman tandingnya. Kini pe-nentunya pembinaan, pembi-naan bagus, tim bersangkutanbisa juara,” tandasnya. (dar)

Tidak Ingin Grusa Grusu

Proliga Kaget Dilarang Ada Pemberitaan

DIVISI I

JAMBI – Muarojambi terusberbenah. Namun manajementim kesebelasan berjuluk Bu-jang Mudo ini mengaku tidakingin melakukan persiapandengan grusa-grusu. Melain-kan tetap sesuai prosedur, den-gan harapan persiapan yangdilakukan tidak berakhir per-cuma. Sebab, kompetisi kastaketiga di Indonesia ini membu-tuhkan dana yang besar.

Demikian disampaikan pel-atih Muarojambi M Jhon keti-ka dikonfirmasi tentangperkembangan Muarojambiyang tengah menyongsong Di-visi I musim ini.

“Pastinya, manajemen tidakhenti-hentinya memikirkan

tim untuk menjadi lebih baikdari sebelumnya. Tapi, hal itutidak bisa dilakukan secarafrontal,” kata dia.

Lebih jauh M Jhon menjelas-kan dana yang dibutuhkanMuarojambi bisa mencapai ra-tusan juta. Di dalamnya sudahtermasuk akomodasi dan kebu-tuhan pemain selama melako-ni Divisi I.

Tapi, dana tersebut, lanjut dia,bisa kurang. Itu apabila mana-jemen masih membutuhkan pe-main-pemain yang syarat kualitasuntuk memperkuat tim.

“Bisa mencapai miliaran.Tapi, semuanya tergantungdengan keuangan daerah danbantuan pihak ketiga. Tanpa

adanya bantuan, sulit bagi klubuntuk berkembang dan tetap ek-sis dalam kompetisi,” tutur dia.

Persiapan Muarojambi yangsedang berjalan ini, sambungdia, tidak akan berakhir sia-sia.Sebab Pemkab Muarojambi te-lah mendukung dan bersediamemberikan bantuan dana ke-pada pasukan Bujang Mudo.

“Kita sudah mengajukan ang-garan kepada pemerintah un-tuk PS Muarojambi. Alhamdu-lillah Pak Bupati merespon,sehingga kami bisa melakukanpersiapan,” terang dia.

Namun pelatih yang rambut-nya sudah memutih tersebutenggan membeberkan besarandana dari pemerintahnya itu.

Dia hanya mengatakan cukupuntuk mempersiapkan tim danmengikuti kompetisi.

Banyaknya dana yang dibu-tuhkan, manajemen juga tidaktinggal diam. Beberapa rapatterbatas pengurus teras terus di-lakukan. Hasilnya, di antaran-ya melibatkan pihak ketiga.

“Itu bisa saja dilakukan,apalagi sifatnya tidakmengikat. Mungkin kami akanmemasukan logo pihak ketigadi seragam kami. Dengan begi-tu sudah terjalin kerjasama ataumitralah,” jelas dia.

Mengenai pemain, M Jhonmenjelaskan manajemen telahmelakukan negosiasi ataupendekatakan kepada pemainyang diincar. Namun masih pe-main-pemain lokal yang di luarKabupaten Muarojambi.

“Tentu mereka yang berkual-itas dan siap main. Diantaran-ya Salim dan Delofianto (Pemk-ab Merangin) maupun ArySutrino dari PS Kerinci. Bany-ak lagi pemain lokal lainnya,”jelas dia.

Sedangkan pemain luarprovinsi juga dalam penjajakanmanajemen, termasuk pelatih.Namun manajemen melakukan-nya dengan hati-hati.

“Maksudnya jangan salah pi-lih. Tidak begitu banyak, han-ya beberapa pemain dan yangberkualitas. Asalnya dariJawa,” sebutnya.

Apabila telah lengkap Mere-ka akan ditempa latihan. Targetminimalnya tetap bertahan diDivisi I. (dar)

PROLIGA

JAKARTA - Pemerintah takmengira final four Proliga 2009tak semulus perkiraan. Setelahtak boleh terlaksana tanpa pen-onton, peliput pun dilarang mem-beritakan hasil pertandingan padahari pertama Sabtu (21/3) diGOR Ki Mageti, Magetan.

Keterkejutan disuarakan Sek-retaris Menpora Wafid Mu-haram. Dia memang sudahmemprediksikan setiap evenbesar akan kesulitan untukmendapatkan ijin dari kepoli-sian setempat. Karena, faktorkeamanan memang menjadisalah satu hal paling krusialselama masa kampanyeini,apalagi jika ada penumpu-kan massa di satu wilayah."Tapi saya kira kalau ijin pe-liputan akan berbeda," terangWafid yang juga menjabat se-bagai ketua umum PB PGSI itu.

Seharusnya, lanjut dia, PPPBVSI yang menjadi bagiandari stake holder olahraga bisamemahami kondisi yang ada.Sebab, Pemilu merupakan haja-tan nasional dan menjadi tugasbersama untuk menyukseskan-nya. "Tapi kekhawatiran ituberlebian, karena publik volitidak brutal dan saya rasa pen-onton bisa mematuhi peraturanyang ditentukan," tegas Wafid.

Loudry Maspaitella, wakabidbinpres PP PBVSI sampai sam-pai tak mempercayai ketatnyakeamanan untuk pelaksanaan

Proliga. Maklum, jarang sekalivoli diwarnai dengan aksi kek-erasan. Namun, dia cukup me-mahami keputusan kepolisianyang melarang adanya pengump-ulan massa hingga memberikankeputusan pertandingan tanpapenonton dan peliput.

"Masyarakat voli memanglebih damai, tapi siapa tahunantinya bisa ditungangi olehpihak-pihak yang tidak di-inginkan. Karena, saat ini me-mang sedang waktunya kam-

panye dimana akan banyak ke-pentingan yang memanfaat-kan suasana," terang Loudry.

Dalam ingatannya, peristiwatersebut baru kali pertama ter-jadi di liga bola voli. Pada ka-mpanye terakhir 2004 lalu Pro-liga sudah rampung hinggaperebutan babak final. "Bah-kan, jauh-jauh hari sebelumkampanye Proliga sudah sele-sai," terang pria yang juga masihmemperkuat Jakarta BNITaplus pada Proliga kali ini.

Peristiwa itu tentu menjadipelajaran berharga bagi PP PB-VSI untuk masa datang. Uta-manya dalam menjadwalkansebuah kompetisi. Meski, per-pindahan lokasi pertandingandari GOR Bhinneka Solo hing-ga sempat terjadinya ketidak-pastian pelaksanaan di Maget-an di luar kemampuan penye-lenggara. "PBVSI harus siapdengan konsekuensinya, uta-manya hubungannya dengansponsor," tegas dia. (jpnn)

FINALKetangguhan Tanjab Barat kembali ter-uji. Kali ini Bungo yang akan mengujin-ya dalam final Liga Medco 2009 yang akanberlangsung sore ini.

DANA BESAR: Pelatih Muarojambi M Jhon (tengah) telah mempersiapkan tim jelang melakoni Divisi I.

SEPI: Proliga hadapi masalah. Setelah tak boleh terlaksana tanpa disaksikan penonton, peliput pundilarang memberitakan hasil pertandingannya.

Page 27: Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

Jambi Independent SENIN, 23 MARET 2009All Sport

KuasaiEmpat Besar

Jarak Aman

Berkat Memori Olimpico

ARSENALARSENALARSENALARSENALARSENALNEWCASTLENEWCASTLENEWCASTLENEWCASTLENEWCASTLE1 3

STATISTIK PERTANDINGANNewcastle Arsenal

1 Gol 34 Tembakan ke gawang 99 Tembakan melenceng 108 Sepak pojok 412 Pelanggaran 122 Offside 16 Penyelamatan gawang 33 Kartu kuning 10 Kartu merah 0

44 % Penguasaan bola 56 %

ARSENAL mulai memperte-gas posisinya di empat besarklasemen sementara PremierLeague. Posisi keempat tak lainbatas minimal zona Liga Cham-pions. Pencapaian itu diraihThe Gunners " julukan Arsenal- seiring kemenangan 3-1 (0-0)atas Newcastle United di Stadi-on St James Park kemarin dinihari WIB (22/3).

Arsenal saat inimengoleksi 55 poindari 30 laga. Terpauttiga poin dari per-ingkat kelima As-ton Villa yang baru menjalanilaga ke-30 lawan Liverpool diAnfield dini hari tadi WIB. Sean-dainya bisa menang atas Liver-pool sekalipun, Villa masih su-lit menggusur Arsenal.

Kenapa " Karena The Gun-ners begitu superior dalamselisih gol. Tim besutan ArseneWenger itu surplus 21 gol (48-27), sedangkan Villa saat inimasih surplus 12 gol (43-31).

Tiga gol kemenangan Arsenalkemarin dilesakkan Nicklas

Bendtner pada menit ke-57,Abou Diaby (64) dan SamirNasri (67). Tuan rumah hanya bisamembalas satu gol hasil tendanganObafemi Martins menit ke-58. Se-belum gol itu alias di babak per-tama, Martins gagal menjadieksekutor penalti.

"Dua pekan lalu, kami nyarisberselisih delapan poin dengan

Villa. KIni, situas-inya sudahberubah. Kamimakin yakin bisakembali berkiprahdi LIga Champi-

ons musim depan," paparWenger dalam sesi konferensipers usai pertandingan se-bagaimana dilansir Sky Sports.

Bahkan, Wenger masih yakinjika Arsenal bisa finis tiga be-sar musim ini. "Kami juga yakinbisa finis lebih baik lagi di akhirmusim. Kami masih bisa di tigabesar. Itu semua bergantungbagaimana tim ini bisa terus sta-bil di delapan laga sisa," tam-bah tactician 59 tahun asalPrancis. (jpnn)

KEMENANGAN Arsenalatas Newcastle United tak lep-as dari kecemerlangan ManuelAlmunia. Kiper Arsenal itu ber-hasil menggagalkan eksekusipenalti penyerang NewcastleObafemi Martins pada menit ke-23. Seandainya penalti itumenjadi gol, The Gunners be-lum tentu bisa menang 3-1.

Martins sebenarnya berusahamengecoh Almunia dengantendangan datar dan tidak ter-lalu keras ke arah kiri. Sialnya,Almunia justru bergerak ke

kanan sehingga bola berhasildiblok. Usai pertandingan, Al-munia mengaku jika keber-hasilan mengagalkan penaltiMartins tak lepas dari memoriOlimpico.

Maksudnya adalah keber-hasilan Arsenal mengalahkanklub Italia, AS Roma, lewat dramaadu penalti 7-6 di babak 16 besarLiga Champions di StadionOlimpico 11 Maret lalu. Kala itu,Almunia berhasil menepis ekseku-tor kedua Roma Mirko Vucinic.

"Memori Olimpico itulah

yang menginspirasi saya. Bagiseorang kiper, dibutuhkan ke-tenangan dan kekuatan mentaldalam membaca arah tendan-gan. Benar-benar fantastis bisamenahan penalti lagi," ungkapkiper 31 tahun asal Spanyol itukepada BBC.

"Keberhasilan kami meng-gagalkan penalti adalah momenkrusial pertandingan karenamenjadi titik balik kemenan-gan kami ," imbuh ArseneWenger, pelatih Arsenal, kepa-da Arsenal-mania. com.(jpnn)

JUVENTUSAS ROMA1 4

JUVENTUS pulang dariOlimpico, Roma, dengan kepa-la tegak. Tim besutan ClaudioRanieri itu menundukkan tuanrumah AS Roma dengan skortelak 4-1 (1-0) pada laga gior-nata (pekan) ke-29 Serie A LigaItalia, kemarin dini hari.

Kemenangan yang membuatNyonya Tua (julukan Juve)tetap menjaga jarak aman den-gan Inter Milan yang berstatuscapolista (pimpinan klasemensementara). Saat ini, Juve berada diposisi kedua dengan koleksi 62poin dan menyisakan sembilanlaga di Serie A.

I Lupi (julukan Roma)yang sedang pincangkarena kehilangan se-bagian besar pemainpentingnya, jadi korbankedua Juve setelah ters-ingkir dari pentas Eropa. Pekanlalu (14/3), Bologna dihajar 4-1 di Olimpico, Turin.

Tidak ada Francesco Totti,Daniele De Rossi, Cicinho,Rodrigo Taddei, Marco Casset-ti, Juan, Simone Perrotta, danAlberto Aquilani, di lapangan.Bahkan, di starting line upRoma terlihat beberapa namapemain yang jarang turunlapangan.

Luciano Spalletti, pelatihRoma, terpaksa harus menu-runkan Simone Loria sebagaibek tengah, Ribeiro Gomes Filipisebagai gelandang, serta memain-kan Marco D"Alessandro danAdrian Stoian sebagai pemainpengganti.

"Juventus bermain denganbaik, tapi kami melihat Romajuga bagus, meski mereka kehi-

langan begitu banyak pemain.Kami menguasai pertandingandan menghancurkan mereka,"bilang Tiago Mendes, gelan-dang Juve kepada Sky SportItalia.

Ya, Juve membuat Roma ko-car-kacir. Striker Juve Vincen-zo Iaquinta tampil menggiladengan dua golnya ke gawangkiper Alexander Doni padamenit ke-35 dan (55"). Dua gollainnya diciptakan Olof Mell-berg (68") dan Pavel Nedved(74").

Di kubu Roma, satu gol dicip-takan Loria pada menitke-48 setelah meman-faatkan sepak pojokJeremy Menez. BagiLoria itu merupakangol pertamanya bersa-ma AS Roma. Sayang,

tidak bisa dirayakannya den-gan bahagia.

"Saya sangat marah dengankekalahan 1-4 ini. Padahalkami sudah mempersiapkan dirimenghadapi situasi sepertipertandingan ini. Saya hanyabisa jelaskan pemain kami be-rada dalam kondisi buruk danbanyak alasan lain," sesal Spal-letti, kepada Gasport.

Namun, Spalletti mengakui,Juve memang pantas menang."Mereka sudah seharusnyamenang dan kami harus kembalifokus untuk bekerja keras. Tujuanutama kami sekarang adalah menu-ju ke empat besar," lanjut pel-atih berkepala plontos itu.

Kekalahan dari Juve memangmembuat langkah Roma finisdi zona Liga Champions cuk-up sulit. (jpnn)

Diincar Klub Premier League

Faktor Frederic Kanoute

TUA-tua keladi. Begitugambaran Frederic Kanouteketika di tengah lapangan.Meski 2 September nanti akangenap 32 tahun, tapi performaKanourte tidak menujukkantanda-tanda menu-run. MAlah sebalikn-ya, Kanoute semakinganas.

Bukti terakhir ad-alah hat-trick nya kegawang Real Vallad-olid kemar in d inhari. Itu adalah gol ke-15Kanoute di Liga Primeramusim ini. TAk hanya men-cetak gol, Kanoute juga pi-awai memberi assist matangkepada partnernya untukmenjebol gawang lawan. Pad-alah, bomber bertinggi 1,92

meter itu musim ini banyak ke-hilangan kesempatan ber-main karena cedera.

Nah, stabilnya performaKanoute membuat beberapaklub Eropa kepincut. Pemain

terbaik Afrika edisi2007 i tu bahkanmengaku jika dirin-ya sudah dihubungibeberapa klub Pre-mier League untukbergabung musimdepan. Namun,

Kanoute t idak mau m-engungkapkan nama namaklub yang sudah mengon-taknya.

“Agen saya terus mendapatkontak dari klub Inggris. Tapisaya masih terikat kontrakdengan Sevilla,” kata

Kanoute kepada majalah FourFour Two seperti dilansir situsGoal Kontrak Kanoute diRamon Sanchez Pizjuan (markas Sevilla) masih tersisasatu musim lagi dan sejauh inibelum ada pembicaraan per-panjangan kontrak.

Premier League bukan ko-mpetisi asing bagi Kanoute.Pada musim 2000-2003 diapernah memperkuat WestHam United dan pindah keTottenham Hotspur untukt iga musim berikutnya (2003-2005). “Di Inggris, sayamasih memiliki reputasi yangbaik yang mana hal ini meru-pakan pertanda bagus. Artin-ya orang-orang masih ingatdengan apa yang sudah sayalakukan di sana. (jpnn)

EPISODE positif Sevillaberlanjut. Bermain di kan-dang sendiri, kemarin dini hariSevilla menghajar Real Vall-adolid dengan skor telak 4-1.Kemenangan ini menjadikantim besutan MAnolo Jimenezitu tak terkalahkan di enamlaga terakhir ( lima kalimenang dan sekali seri).

Dengan tambahan tiga poindi jornada ke-28 ini Sevillamantap di posisi ketiga klase-men sementara memangkas ke-tertinggalan menjadi tinggalenam poin saja dengan runner upReal Madrid. Tapi, El Real barumelakoni jornada ke-28 dini haritadi dengan menjamu Almeria.

Striker timnas Mali, Freder-ic Kanoute, menjadi actorpenting kemenangan Sevilla.Pemain yang pernah dijatuhidenda oleh Federasi Sepak

Bola Spanyol karena memberidukungan kepada warga Pal-estina saat pertandingan inimencetak tiga gol ( hat-trick).Yaityu di menit ke-8, 43, 70.Ini adalah hat-trick pertamaKAnoute musim ini. Satu golSevilla lainnya dicetak LuisFAbiano menit ke-57. Sedan-gkan tuan rumah hanya men-cetak satu gol lewat HenokGoitom menit ketika pertand-ingan memasuki menit ke-22.

"Kanoute luar buasa. Diamemberi kontribusi saat memba-wa bola ataupun tidak. Dia yangterbaik di tim Sevilla," puji en-trenador Manolo Jimenez sep-erti dilansir situs Goal.

Jimenez mengaku sangatbangga dengan kemenangantelak yang diraih timnya."Kami tampil efisien melawantim yang kuat. Mereka selalu

mencoba menyerang kami.Valladolid tidak bermain sep-erti tim kecil. Ini pertandinganyang sulit untuk dimenang-kan," beber Jimenez.

Pelatih Real Valladolid, JoseLuis Mendilibar mengatakanFrederic Kanoute adalah bi-ang kekalahan timnya."Kanoute adalah pemainyang tidak bisa dihenti-kan. JIka dia bermain ditim seperti Real Madridatau BArcelona, semuaorang pasti akanmenyebutnya pe-main terbaik di dun-ia," ujar Mendilibar.

Mendilibar mema-parkan, dirinya me-ngaggap pertandin-gan sudah usai keti-ka Sevilla mencetakgol ketiga. (jpnn)

Rooney Diancam Skors Tiga LagaDUA kartu merah mewarnai

kekalahan 0-2 ManchesterUnited atas Fulham Sabtu lalu(21/3). Yakni diberikan kepadaPaul Scholes pada menit ke-17karena menghalau headingBobby Zamora dengan tangan.Lalu, diterima Wayne Rooneymenit ke-88 usai mengantongikartu kuning kedua gara-garamembuang bola free kick Fulham.

Nah, terkait kartu merah Roon-ey, striker United itu terancamtambahan sanksi. Jika biasan-ya skors dua laga, Rooney bisadikenakan larangan main tigalaga. Penyebabnya karena aksitidak simpatik penyerang 23tahun itu saat wasit Phil Dowdmeminya keluar lapangan.

Selain sempat menolak danprotes keras kepada wasit, Roon-ey disinyalir mengeluarkan kata-kata tidak sopan. Ketika akhirnyaRooney bersedia meninggal-kan lapangan, dia sempat men-inju tiang sepak pojok.

"Melihat reaksi Wayne Roon-ey, sangat masuk akal jika adahukuman tambahan. Namun,

kami masih akan mempertim-bangkan laporan wasit," katajuru bicara FA sebagaimana di-lansir The News of The World.

Jika harus dihukum tiga laga,Rooney tak hanya absen saatSetan Merah " julukan United "menjamu Aston Villa pekandepan (5/4) dan away ke Sun-derland (11/4). Tapi, juga semi-final Piala FA lawan mantanklub Rooney, Everton, pada 19April nanti di Stadion Wem-bley, London. (jpnn)

Wayne Rooney

PUASBomber ArsenalSamir Nasri melaku-kan selebrasidengan menepuktangan seusaimenjebol gawangNewcastel United.Dalam pertandinganini Samir mencetaksatu gol.

TEPIS:ManuelAlmuniagagalkantendanganObafemiMartins.

LUARBIASA:FredericKanoutemenjadiaktorpentingkemena-nganSevilla.

SUKSES:PavelNedvedsum-bangkangol.

Page 28: Jambi Independent edisi 23 Maret 2009

8 www.jambi-independent.co.id [email protected] n ECERAN: Rp. 3.500,- 8

Ber

laku

20

- 23

Mar

et 2

009

senin, 23 MaRet 2009 Jambi Independenta . D . V . e . R . t . O . R . i . a . L

fOtO-fOtO:ROLanDa hasiBuan/jaMBi inDepenDent

pendukung Golkar tumpah ruah di KOni jambi.

hBa bersama pengurus Golkar yang hadir. para caleg partai Golkar sedang menyapa massa yang hadir.

Zoerman Manap dan jusuf Kalla. jusuf Kalla menyampaikan sambutan.

jusuf Kalla hadiri peresmian Kantor serta Kampanye akbar partai GolkarKetua Umum DPP Partai Golkar HM

Jusuf Kalla kemarin (22/3) melakukan peresmian penggunaan kantor DPD I Partai Golkar Provinsi Jambi, selain menghadiri kampanye akbar yang diikuti hampir 5.000 massa yang memadati area pelataran parkir KONI Jambi.

Hadir dalam acara tersebut Ny Mufidah Jusuf Kalla, pengurus DPP Partai Golkar, Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Jambi Zoerman Manap, para ketua DPD II Partai Golkar se-Provinsi Jambi, para caleg Partai Golkar, serta para pengurus Partai Golkar.

Dalam orasi politiknya, JK yang merupakan wakil presiden RI mengatakan, keberhasilan selama ini, baik di dunia kesehatan, pendi-

dikan, maupun kesejahteraan rakyat, tidak terlepas dari peran Partai Golkar. Dengan hampir mayoritas baik di legislatif maupun eksekutif, para kader Partai Golkar banyak mengambil peran.

“Keberhasilan selama ini semuanya tidak terlepas dari Partai Golkar. Untuk itu ke depan Golkar akan komitmen tetap memperju-angkan kepentingan masyarakat, lebih cepat lebih baik,” ungkapnya.

Di akhir kampanyenya, JK dengan pe-ngawalan ketat sempat melakukan dialog dengan masyarakat. “Insya Allah dengan kemenangan yang akan dicapai Golkar nanti kita akan perjuangkan aspirasi masyarakat,” tambahnya. (roz)

jusuf Kalla mem-berikan ampao kepada barong-sai.

Zoerman Manap berikan angpao kepada barong-sai.

Zoerman Manap menyerahkan sertifikat kantor kepada Jusuf Kalla. jusuf Kalla didampingi Zoerman Manap menandatangani prasasti. Mufidah Jusuf Kalla menggunting pita.

sukses, seminar Kesehatan jantungijn Malaysia dan jambi independent

saBtu (21/03) di Batanghari Room Abadi Hotel Jambi, Insitut Jantung Negara (IJN) Kualalumpur Malaysia bekerja sama dengan Jambi Independent menyelengarakan kegitan semi-nar kesehatan jantung dengan tema “Current Trend of Cardiac Management”.

Sebagai pembuka, acara se-minar diawali kata pengantar dari General Manager Harian Jambi Independent Ali Fauzi, dilanjutkan sambutan General Manager IJN Malaysia. Acara tersebut dibuka Asisten III Setda Kota Jambi Husin Kasim.

Dalam seminar tersebut, hadir

Dr Mahmood Zulkifli MRCP dan Dr Pau Kie Kong. Keduanya merupakan dokter ahli jantung dan bedah jantung internasional dari IJN. Kemudian juga Dr Masrul Syafri SpPD SpJP FIHA, dokter ahli jantung nasional dari RS Dr M Jamil Padang.

Kegiatan tersebut mendapat

apresiasi yang besar dari kala-ngan praktisi kesehatan dan masayarakat Jambi. Tidak kurang 175 dokter yang berasal dari in-stansi negeri dan swasta di Kota Jambi dan beberapa kabupaten hadir dalam seminar tersebut, belum termasuk sesi kedua yang terbuka untuk umum. (cr02)Kata sambutan. Kata sambutan.

para peserta yang hadir. suasana seminar kesehatan jantung. peserta yang hadir.fOtO-fOtO:aLDinO/jaMBi inDepenDent

para undangan yang hadir.