Interaksi Manusia Dan Komputer

8
Tugas Mata Kuliah Interaksi Manusia dan Komputer Nama : Naswani Kelas : PTIK 03 NIM : 1229040017 UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR

Transcript of Interaksi Manusia Dan Komputer

Page 1: Interaksi Manusia Dan Komputer

Tugas Mata KuliahInteraksi Manusia dan

Komputer

Nama : Naswani

Kelas : PTIK 03

NIM : 1229040017

UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR2012

FAKTOR MANUSIA DALAM IMK

Page 2: Interaksi Manusia Dan Komputer

Komputer merupakan suatu mesin yang dibuat untuk membantu kehidupan manusia

untuk semua bidang, seperti perbankan, transportasi, pendidikan, pemerintahan, perdagangan,

militer dan sebagainya.

Waktu kita menggunakan komputer, tanda bisadari kita sedang melakukan dialog dengan

komputer dan waktu kita memberikan perintah kepada komputer maka kita akan melihat hasil

dari perintah tersebut di layar komputer. Secara umum, perbandingan kecakapan relatif

antara manusia dan komputer dapat dilihat pada tabel 2.1

Tabel Kecakapan relatif pada manusia dan komputer

Kecakapan manusia Kecakapan computer1. Estimasi2. Intuisi3. Kreatifitas4. Adaptasi5. Kesadaran serempak6. Pengolahan abnormal7. Memori asosiatif8. Pengambilan keputusan non-

deterministik9. Pengenalan pola10. Pengetahuan dunia11. Kesalahan manusiawi

1. Kalkulasi akurat2. Deduksi logika3. Aktifitas perulangan4. Konsistensi5. Multitasking6. Pengolahan rutin7. Penyimpanan dan pemanggilan

kembali data8. Pengambilan keputusan

deterministik9. Pengolahan data10. Pengetahuan domain11. Bebas dari kesalahan

A. Pemodelan Sistem Pengolah

Page 3: Interaksi Manusia Dan Komputer

Gambar Model sistem pengolahan pada manusia dan komputer

1. Pengolahan Secara sadar dan OtomatisGambar diatas menunjukkan bahwa tiga sub sistem dalam sistem

pengolahan manusia terbagi menjadi dua bagian pengolahan (secara) sadar (Conscious Processing) dan pengolahan otomatis.

Pengolahan sadar terjadi ketika ransangan yang datang dibawa kebagian intelek tual dan memerlukan beberapa waktu untuk menghasilkan suatu tanggapan yang sesuai.Pengolahan pada diri manusia secara otomatis / dibawah alam sadar berlangsung seperti reflek, dan hanya memerlukan waktu yang sangat pendek.

2. Register Sensori

Page 4: Interaksi Manusia Dan Komputer

Model ini dibuat terutama untuk menunjukkan aliran informasi di dalam sensor,

memori, dan pengolahan intelektual, dan berhubungan dengan penyajian

informasi didalam otak manusia.

B. Panca InderaManusia merasakan dunia nyata menggunakan piranti yang lazim dikenal dengan

panca indra, sehingga dengan komponen panca indra inilah kita dapat membuat

model manusia sebagai pengolah informasi secara garis besar.

1. Penglihatan Beberapa ahli berpendapat bahwa mata manusia terutama digunakan untuk

menghasilkan persepsi yang terorganisir akan gerakan, ukuran, bentuk, jarak,

posisi relatif, tekstur, dan warna.

Sebelum kita melihat implikasi penglihatan pada antar muka manusia –

komputer, terlebih dahulu kita akan mempelajari istilah dalam penglihatan dan

ilmu tentang penglihatan (vision dan visual science).

Beberapa istilah dalam penglihatan dan ilmu tentang penglihatan (vision

dan visual science).

Luminans adalah banyaknya cahaya yang dipantulkan oleh permukaan

obyek.

Kontras adalah hubungan antara cahaya yang dikeluarkan oleh suatu obyek

dan cahaya dari latar belakang obyek tersebut. Kontras didefinisikan

sebagai selisih antara luminans obyek dengan latar belakangnya di bagi

dengan luminans latar belakang.

Kecerahan adalah tanggapan subyektif pada cahaya. Luminans yang tinggi

berimplikasi pada kecerahan yang tinggi pula.

Empat daerah medan penglihatan, yaitu

Page 5: Interaksi Manusia Dan Komputer

Daerah Pertama adalah tempat kedua mata mampu melihat sebuah obyek

dalam keadaan yang sama, di sebut dengan penglihatan(binokuler).

Daerah Kedua adalah tempat terjauh yang dapat dilihat oleh mata kiri ketika

mata kiri kita gerakkan kesudut paling kiri, disebut penglihatan monokuler

kiri.

Daerah Ketiga adalah tempat terjauh yang dapat terlihat oleh mata kanan

ketika mata kiri kita gerakkan kesudut paling kanan, disebut penglihatan

monokuler kanan.

Daerah keempat adalah daerah buta, yakni daerah yang sama sekali tidak

dapat dilihat oleh kedua mata.

2. Pendengaran

Pemanfaatan nyata dari media suara adalah pada dunia multimedia.

Contohnya telah ditemukan perangkat keras yang disebut dengan DSP (Digital

Signal Processing).

Kebanyakan manusia dapat mendeteksi suara dalam kisaran frekwensi 20

Hertz sampai 20 KHertz, tetapi batas bawah dan batas atas biasanya dipengaruhi

oleh umur dan kesehatan seseorang, Suara yang berkisar pada frekuensi 1000 –

4000 Hertz menyebabkan pendengaran menjadi lebih sensitif.

3. Sentuhan

Sentuhan merupakan sarana interaksi yang lebih penting pada orang buta

selain suara (jika ia tidak tuli). Sensitifitas sentuhan lebih dikaitkan dengn aspek

ergonomi dalam sebuah sistem.

C. Pengendali Motorik

Responder utama pada diri operator manusia adalah dua buah tangan yang

berisi 10 jari, dua kaki dan satu suara.

Pengendalian motorik ini dpt dilatih utk mencapai taraf kemampuan tertentu.

Contoh :

Pengetikan 10 jari untuk mendapatkan 1000 huruf per menit barangkali kemampuan

yang umum, tetapi anda yang mengetik dengan 2 jari, kecepatan 400 huruf permenit-

pun barangkali sulit untuk dicapai.