I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar...

48
1 I. PENDAHULUAN Guna memperoleh derajat Sarjana (S1) pada program studi Agronomi, Ilmu Hama dan Penyakit Tumbuhan (IHPT), Ilmu Tanah dan Teknologi Industri Pertanian (TIP) Jurusan Budidaya Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Bengkulu, calon sarjana diwajibkan untuk menyusun skripsi. Bahan untuk menyusun skripsi tersebut bersumber dari data hasil penelitian yang dilakukannya dengan berpedoman pada sebuah Usulan Penelitian yang telah disempurnakan melalui seminar. Maksud penugasan menulis Usulan Penelitian dan Skripsi tersebut adalah untuk mendidik calon sarjana agar dapat menulis karya-karya ilmiah sesuai dengan profesinya menurut aturan-aturan penulisan yang baku. Sebagai bentuk dari suatu karangan ilmiah tertulis, Usulan Penelitian dan Skripsi harus ditulis dengan bahasa yang mudah dimengerti sehingga tidak mudah disalahtafsirkan. Sifat karya ilmiah ini sering disebut “a-b-c” dari karangan, yang berarti bahwa karangan tersebut harus accurate (tepat), brief (singkat), dan clear (jelas). Untuk memperoleh keseragaman dalam penulisan, maka diperlukan adanya Buku Pedoman Penulisan Usulan Penelitian dan Skripsi. Buku ini didalamnya memuat: 1. Garis Besar Penulisan Usulan Penelitian 2. Garis Besar Penulisan Skripsi, dan 3. Aturan-aturan Khusus. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada halaman-halaman berikutnya.

Transcript of I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar...

Page 1: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

1

I. PENDAHULUAN

Guna memperoleh derajat Sarjana (S1) pada program studi Agronomi, Ilmu Hama

dan Penyakit Tumbuhan (IHPT), Ilmu Tanah dan Teknologi Industri Pertanian (TIP)

Jurusan Budidaya Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Bengkulu, calon sarjana

diwajibkan untuk menyusun skripsi. Bahan untuk menyusun skripsi tersebut bersumber

dari data hasil penelitian yang dilakukannya dengan berpedoman pada sebuah Usulan

Penelitian yang telah disempurnakan melalui seminar.

Maksud penugasan menulis Usulan Penelitian dan Skripsi tersebut adalah untuk

mendidik calon sarjana agar dapat menulis karya-karya ilmiah sesuai dengan profesinya

menurut aturan-aturan penulisan yang baku.

Sebagai bentuk dari suatu karangan ilmiah tertulis, Usulan Penelitian dan Skripsi

harus ditulis dengan bahasa yang mudah dimengerti sehingga tidak mudah

disalahtafsirkan. Sifat karya ilmiah ini sering disebut “a-b-c” dari karangan, yang berarti

bahwa karangan tersebut harus accurate (tepat), brief (singkat), dan clear (jelas).

Untuk memperoleh keseragaman dalam penulisan, maka diperlukan adanya Buku

Pedoman Penulisan Usulan Penelitian dan Skripsi. Buku ini didalamnya memuat:

1. Garis Besar Penulisan Usulan Penelitian

2. Garis Besar Penulisan Skripsi, dan

3. Aturan-aturan Khusus.

Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada halaman-halaman berikutnya.

Page 2: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

2

II. GARIS BESAR PENULISAN USULAN PENELITIAN

Naskah usulan penelitian harus ditulis sesuai dengan aturan yang berlaku di Jurusan

Budidaya Pertanian (BDP). Suatu usulan penelitian harus memiliki tiga bagian, yaitu

A. Bagian Umum, B. Bagian Utama, dan C. Bagian Akhir, yang diketik

keseluruhannya tidak lebih dari 20 halaman.

Bagian-bagian tersebut dibagi sebagai berikut :

Bagian Umum memuat Halaman Judul dan Halaman Pengesahan.

Bagian Utama memuat Pendahuluan, Tinjauan Pustaka, Metode Penelitian, dan Jadwal

Pelaksanaan Penelitian.

Bagian Akhir memuat Daftar Pustaka dan Lampiran

2.1 Bagian Umum 2.1.1 Halaman Judul

Pada garis besarnya halaman judul memuat komponen judul usulan penelitian, nama

kelembagaan (nama program studi - jurusan Budidaya Pertanian - Fakultas Pertanian -

Universitas Bengkulu), lambang Universitas Bengkulu, identitas mahasiswa, dan waktu

(bulan dan tahun) usulan penelitian diajukan. Untuk lebih jelasnya cara penulisan, tata

letak komponen tersebut di dalam halaman judul dapat dilihat pada Lampiran 1.

Halaman Judul di antaranya memuat judul. Judul yang baik harus memenuhi

kriteria, (1) dapat memberikan gambaran yang jelas kepada pembaca tentang penelitian

yang bersangkutan, misalnya dapat menunjukkan maksud dan tujuan penelitian dengan

jelas dan tepat, dan (2) harus singkat namun lengkap. Judul yang baik terdiri atas 5 – 12

kata (tidak termasuk preposisi) atau 10 – 20 kata (termasuk preposisi). Bila dalam judul

itu terdapat nama suatu tanaman, maka cukup dicantumkan nama umumnya saja. Judul

sebaiknya dimulai dengan kata kunci. Dalam pengetikannya, halaman judul ditulis

dengan huruf kapital dan tidak diberi nomor halaman.

Page 3: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

3

2.1.2 Halaman Pengesahan

Pada halaman ini Dosen Pembimbing Utama, Pembimbing Pendamping, Ketua

Program Studi dan Ketua Jurusan BDP membubuhkan pengesahan, yang menyatakan

bahwa usulan penelitian telah disetujui. Contoh halaman pengesahan dan bagian-

bagiannya terdapat pada Lampiran 2.

2.1 Bagian Utama 2.2.1 Pendahuluan

Pendahuluan terdapat pada Bab I berfungsi untuk ‘mengantarkan’ pikiran pembaca

ke dalam pokok suatu penelitian. Di dalamnya berisi latar belakang penelitian, perumusan

masalah, tujuan penelitian dan kegunaan penelitian, yang masing-masing tidak dipisahkan

ke dalam sub-bab tersendiri.

2.2.1.1 Latar Belakang Penelitian

Latar belakang penelitian mencakup alasan-alasan penting dilakukannya penelitian

tersebut (dari segi ekonomi, sosial, politik dan keilmuan).

2.2.1.2 Perumusan Masalah

Permasalahan yang ingin diteliti hendaknya dirumuskan dengan jelas. Pendekatan

dan konsep untuk menjawab masalah yang diteliti juga harus diuraikan secara rinci.

Dalam perumusan masalah dapat dijelaskan definisi, asumsi dan ruang lingkup

permasalahan yang akan diteliti atau yang ingin dijawab oleh hasil penelitian ini. Uraian

perumusan masalah tidak harus dalam bentuk pertanyaan. Perumusan Masalah ditulis

terintegrasi dengan Latar Belakang.

2.2.2 Tinjauan Pustaka

Di dalam usulan penelitian Tinjauan Pustaka terdapat di Bab II. Dalam Tinjauan

Pustaka harus diuraikan dengan jelas kajian pustaka yang memunculkan gagasan yang

mendasari penelitian yang akan dilakukan. Kajian pustaka tersebut dapat berasal dari

hasil penelitian sebelumnya yang relevan dengan masalah penelitian yang diusulkan, baik

Page 4: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

4

yang dipublikasikan maupun tidak. Usahakan pustaka terbaru, relevan dan asli misalnya

dari Jurnal Ilmiah. Tinjauan Pustaka harus muncul dalam Daftar Pustaka.

Textbook bukan pustaka yang baik untuk keperluan ini. Textbook ditulis

berdasarkan pendapat sejumlah peneliti yang diolah, dirangkaikan dan dikemukakan

kembali oleh penulis. Dengan demikian pendapat-pendapat itu sudah tidak asli lagi.

2.2.2.1 Tujuan dan Kegunaan Penelitian

Tujuan penelitian ditulis setelah Tinjauan Pustaka. Tujuan penelitian harus

dituliskan secara spesifik mengenai hal-hal yang ingin dicapai dalam penelitian. Berikan

pernyataan singkat mengenai tujuan penelitian. Penelitian dapat bertujuan untuk

menjajaki, menguraikan, menerangkan, membuktikan atau menerapkan suatu gejala,

konsep atau dugaan. Pada kegunaan penelitian, uraikan dengan singkat dan jelas tentang

hasil penelitian tersebut “nanti” digunakan untuk apa.

2.2.2.2 Hipotesis

Hipotesis ditulis pada bagian akhir dari Tinjauan Pustaka. Hipotesis merupakan

jawaban sementara terhadap permasalahan yang dihadapi atau dugaan sementara

berdasarkan teori dan informasi yang ada dalam pustaka yang harus diuji kebenarannya

melalui penelitian. Rumuskan hipotesis tersebut secara rinci. Hipotesis tidak selau harus

ada dalam Usulan Penelitian.

2.2.3 Metode Penelitian

Metode Penelitian yang terdapat pada Bab III harus menguraikan hal-hal yang dapat

mempengaruhi hasil suatu percobaan secara rinci agar percobaan tersebut bersifat

reproducible, yaitu mempermudah peneliti lain yang ingin mengulangi percobaan yang

bersangkutan.

Hal-hal yang dapat mempengaruhi hasil suatu percobaan berupa tempat dan waktu

penelitian, bahan dan alat, rancangan perlakuan dan rancangan percobaan, pelaksanaan

penelitian, pengamatan, analisis data dan jadwal pelaksanaan. Untuk itu, sebuah metode

penelitian harus memiliki komponen-komponen tersebut.

Page 5: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

5

2.2.3.1 Tempat dan Waktu Penelitian

Tempat penelitian harus dijelaskan secara rinci tentang kondisi tanah (jenis tanah,

kesuburan tanah, dll), jenis tanaman yang ditanam sebelumnya dan kondisi biologis di

tempat penelitian. Kemudian cantumkan pula waktu (tanggal, bulan dan tahun

pelaksanaan) penelitian mulai dilaksanakan.

2.2.3.2 Bahan dan Alat

Sebutkan bahan dan alat yang akan digunakan selama percobaan yang dapat

mempengaruhi hasilnya secara rinci. Hindarkan penulisan bahan dan alat menjadi sub-

bab tersendiri dan cantumkan bahan dan alat tersebut secara terintegrasi dalam sub-bab

pelaksanaan penelitian.

Bahan untuk percobaan dapat berupa bahan tanam seperti benih ataupun bagian

tanaman lainnya maupun bahan kimia seperti pupuk, pestisida, zat pengatur tumbuh dan

lain- lain. Khusus untuk bahan tanam, tuliskan secara jelas nama kultivar, galur maupun

klonnya. Khusus untuk bahan kimia, tuliskan nama umum yang telah disepakati dan

hindarkan penulisan nama dagangnya.

Berbagai macam alat digunakan selama penelitian dan mereka akan mempengaruhi

hasil suatu percobaan. Untuk itu, tuliskan alat yang digunakan secara lengkap seperti

nama alat, nama dagang, model dan nomor seri, dan industri yang memproduksinya.

Contoh, berat 100 biji kedelai ditimbang dengan timbangan digital LQ-30001 (PT Digitek,

Jakarta).

2.2.3.3 Rancangan Penelitian

Uraikan secara jelas perlakuan yang relevan dengan perumusan masalah, tujuan

penelitian dan hipotesis yang akan diuji. Jelaskan pula cara pengacakan perlakuan itu ke

dalam suatu rancangan yang paling sesuai untuk mencapai tujuan penelitian tersebut.

Page 6: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

6

2.2.3.4 Pelaksanaan Penelitian

Uraikan secara jelas dan rinci jenis kegiatan baik di laboratorium maupun di

lapangan mulai dari awal sampai dengan akhir penelitian secara runut.

2.2.3.5 Pengamatan

Uraikan secara rinci jenis variabel yang akan diamati sebagai sumber data, waktu

pengamatan, cara pengamatan serta alat yang digunakan dan cara penggunaan alat itu

untuk mengukurnya.

2.2.3.6 Analisis Data

Uraikan secara jelas metode apa yang digunakan dalam menganalisis data untuk

masing-masing variabel pengamatan.

2.2.3.7 Jadwal Pelaksanaan

Buatlah jadwal kegiatan penelitian, yang meliputi kegiatan persiapan, pelaksanaan,

dan penyusunan laporan dalam bentuk bar-chart. Jadwal pelaksanaan mengacu pada

metode penelitian. Jadwal pelaksanaan tidak selalu harus ada. Jika ada harap diletakkan

sebagai lampiran.

Penulisan Metode Penelitian dibagi dalam 2 sub-bab yaitu Pelaksanaan Penelitian

dan Analisis Data. Pelaksanaan Penelitian didalamnya mencakup Tempat dan Waktu

Penelitian, Bahan dan Alat Penelitian, Rancangan Penelitian, maupun Pengamatan.

2.1 Bagian akhir

Bagian akhir terdiri atas Daftar Pustaka dan Lampiran

2.3.1 Daftar Pustaka

Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi

ditulis dengan lengkap. Di dalam daftar pustaka harus terdapat semua pustaka yang

dikutip dalam teks. Sebaliknya semua pustaka yang ditulis dalam daftar pustaka harus-

benar-benar diikuti di dalam teks. Daftar ini akan membantu pembaca yang ingin

mencocokkan kutipan-kutipan yang terdapat di dalam skripsi.

Page 7: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

7

Daftar pustaka tidak perlu diberi nomor urut. Pustaka disusun secara alfabetik,

dengan memperhatikan huruf pertama dari nama keluarga (surname) penulisnya. Untuk

lebih jelasnya tentang cara penulisan daftar pustaka ini dapat dilihat pada bab Garis Besar

Penulisan Skripsi pada sub-bab Daftar Pustaka.

2.3.2 Lampiran

Lampiran diberi nomor urut dengan angka Arab (1, 2, 3, dst). Tiap lampiran diberi

kepala yang jelas. Pengetikan judul kepala dimulai dua ketukan setelah tanda titik (.) di

belakang nomor lampiran itu. Huruf-huruf pertama judul kepala itu harus diketik dengan

huruf kapital. Pengetikan judul kepala itu tidak diakhiri dengan titik. Di dalam teks harus

terdapat penunjukkan yang jelas ke arah lampiran yang bersangkutan dan penunjukkannya

harus urut, misalnya Lampiran 1, Lampiran 2, dan seterusnya. Sebagai rujukan, lampiran

itu dapat diletakkan di akhir kalimat atau di bagian lainnya. Jika dituliskan di akhir

kalimat, maka ia ditulis di dalam tanda kurung, misalnya (Lampiran 1), (Lampiran 2), atau

(Lampiran 1-3), dan seterusnya. Sedang bila berada di bagian lain suatu kalimat, ia tidak

ditulis dalam tanda kurung.

Tata letak percobaan, prosedur baku, tabel-tabel yang panjang, gambar-gambar yang

besar, yang jika diletakkan di dalam teks dapat mengganggu pembaca, sebaiknya

diletakkan sebagai lampiran.

Page 8: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

8

III. GARIS BESAR PENULISAN SKRIPSI

Skripsi merupakan karangan ilmiah berdasarkan penelitian, yang ditulis oleh

seorang calon sarjana untuk memenuhi sebagian dari persyaratan guna memperoleh

derajat sarjana (S1).

Sama halnya dengan usulan penelitian, skripsi juga terdiri atas tiga bagian, yaitu A.

Bagian Umum, B. Bagian Utama, dan C. Bagian Akhir, dengan cakupan masing-

masing bagian lebih luas daripada dalam usulan penelitian. Bagian-bagian yang harus ada

dalam skripsi yang berlaku di Jurusan Budidaya Pertanian Fakultas Pertanian Universitas

Bengkulu disajikan pada Lampiran 3.

3.1 Bagian Umum

Bagian umum mencakup halaman sampul depan, halaman summary, halaman

ringkasan, halaman judul, halaman pengesahan, halaman motto dan persembahan,

halaman kata pengantar, daftar isi, daftar gambar, daftar tabel dan daftar lampiran.

3.1.1 Halaman Sampul Depan

Halaman sampul depan memuat komponen judul skripsi, lambang Universitas

Bengkulu, perkataan SKRIPSI, nama dan nomor mahasiswa, nama kelembagaan, dan

tahun penyelesaian skripsi. Untuk lebih jelasnya menyangkut cara penulisan, tata letak

dan lain- lain dari masing-masing komponen di dalam halaman sampul depan tersebut

dapat dilihat pada Lampiran 4. Uraian dari masing-masing komponen adalah sebagai

berikut:

Judul skripsi. Judul skripsi yang baik harus memenuhi kriteria (1) dapat menunjukkan

maksudnya dengan jelas dan tepat, (2) harus dapat menunjukkan tujuan penelitian, (3)

meskipun harus lengkap, namun judul perlu dibuat sesingkat-singkatnya (terdiri atas

kurang lebih 5 – 12 kata jika preposisi tidak dihitung atau 10 – 20 kata termasuk

preposisi).

Lambang Universitas Bengkulu berbentuk segi lima dengan jari-jari sekitar 3 cm dan

diletakkan di bawah judul skripsi.

Page 9: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

9

Perkataan SKRIPSI dicetak dengan huruf kapital dan diletakkan di bawah lambang

Universitas Bengkulu.

Identitas Mahasiswa yang terdiri atas nama dan nomor mahasiswa yang mengajukan

skripsi ditulis lengkap (tidak boleh memakai nama singkatan).

Nomor mahasiswa (NPM) diletakkan di bawah nama.

Nama Kelembagaan meliputi Program Studi, Jurusan, Fakultas dan Universitas

Bengkulu ditempatkan di bawah identitas mahasiswa.

Tahun Penyelesaian Skripsi menerangkan tahun skripsi dicetak dan penulisannya

ditempatkan di bawah nama kelembagaan.

Di dalam skripsi halaman sampul depan tidak diberi nomor halaman.

3.1.2 Halaman Judul

Halaman judul memuat komponen judul skripsi, pernyataan skripsi sebagai salah

satu syarat untuk mencapai derajat Sarjana Pertanian pada Fakultas Pertanian Universitas

Bengkulu, nama dan identitas penulis, nama pembimbing, tempat penyelesaian skripsi dan

tahun penyelesaian skripsi. Untuk lebih jelasnya tentang cara penulisan, tata letak, dan

lain- lain dari masing-masing komponen tersebut di dalam halaman judul dapat dilihat

pada Lampiran 5. Di dalam skripsi halaman judul tidak diberi nomor halaman.

3.1.3 Halaman Summary

Summary merupakan terjemahan ringkasan ke dalam bahasa Inggris. Contoh

Summary dapat dilihat pada Lampiran 6.

3.1.4 Halaman Ringkasan

Ringkasan memuat tiga komponen, yaitu:

1. Judul Penelitian, Nama Peneliti dan Nama Pembimbing dengan ketentuan:

a. Judul Penelitian ditulis dalam huruf besar/kapital.

b. Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa.

c. Nama Pembimbing Utama dan Pendamping ditulis lengkap tanpa gelar.

d. Tahun penulisan laporan dan jumlah halaman penelitian (tidak termasuk halaman

lampiran)

Page 10: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

10

2. Isi Ringkasan mencakup:

a. Permasalahan Penelitian

b. Tujuan Penelitian

c. Metode Penelitian, misalnya penarikan contoh, ukuran sampel, tempat penelitian,

sumber data, metode pengumpulan data, dan analisis data.

d. Hasil dan Kesimpulan

e. Saran (kalau ada)

3. Identitas Kelembagaan

Program Studi, Jurusan, Fakultas dan Universitas

Ringkasan ditulis secara singkat (tidak lebih dari 1500 kata), diketik dalam satu

spasi dan tidak diberi nomor halaman. Contoh ringkasan tersaji pada Lampiran 7 dan 8.

3.1.5 Halaman Pengesahan

Pada halaman ini Dekan Fakultas, Dosen Pembimbing Utama, dan Pembimbing

Pendamping, membubuhkan tanda tangan, yang menyatakan bahwa skripsi telah

dipertahankan dan dapat diterima oleh fakultas. Contoh halaman pengesahan dan bagian-

bagiannya terdapat pada Lampiran 9.

3.1.6 Halaman Riwayat Hidup

Halaman ini berisi data mengenai riwayat hidup penulis, mulai dari tempat dan

tanggal lahir, orangtua, riwayat pendidikan, aktivitas yangpernah diikuti, dan riwayat

pekerjaan (kalau ada). Di dalam skripsi halaman riwayat hidup tidak diberi nomor

halaman.

3.1.7 Halaman Kata Pengantar

Pada kata pengantar dikemukakan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang

membantu terlaksananya penelitian dan penyusunan skripsi. Dalam ucapan terimakasih,

nama orang mendahului nama lembaga dan tidak terdapat hal-hal yang bersifat ilmiah.

Kalau ada lembaga yang membantu pembiayaan penelitian sebaiknya diberi kredit,

misalnya, “sebagian biaya penelitian ditanggung oleh Yayasan Supersemar”. Di dalam

Page 11: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

11

laporan skripsi penomoran halaman dengan angka Romawi kecil dimulai pada halaman

pengantar. Halaman pengantar diberi nomor angka Romawi kecil iii.

3.1.8 Daftar Isi

Daftar isi dimaksudkan untuk memberikan gambaran secara menyeluruh tentang isi

skripsi. Contoh daftar isi tertera pada Lampiran 10.

Bab-bab pada Bagian Utama jika perlu dapat dibagi menjadi beberapa sub-bab.

Bab-bab pada Bagian Utama diberi nomor angka Romawi besar (I, II, III dst). Kata “Bab”

tidak perlu ditulis.

Halaman-halaman dari Bagian Utama diberi nomor dengan angka Romawi kecil (i,

ii, iii dst). Halaman judul adalah halaman i sedangkan halaman pengesahan adalah

halaman ii. Menurut kebiasaan, halaman judul dan halaman pengesahan tidak dimasukkan

dalam daftar isi. Jadi halaman isi dimulai dengan kata pengantar.

3.1.9 Daftar Tabel

Jika dalam skripsi terdapat 4 tabel atau lebih, perlu adanya halaman khusus di

belakang daftar isi yang memuat urutan judul tabel beserta nomor halamannya. Tetapi

kalau jumlah tabel kurang dari 4, maka daftar tabel ini tidak perlu dibuat. Contoh daftar

tabel tertera pada Lampiran 11.

3.1.10 Daftar Gambar

Jika dalam skripsi terdapat 4 gambar atau lebih seperti grafik, foto atau jenis gambar

lainnya, maka sebaiknya diadakan suatu halaman khusus di belakang daftar tabel yang

memuat urutan daftar gambar tersebut lengkap dengan urutan judul gambar beserta nomor

halamannya. Tetapi kalau jumlah gambar kurang dari 4, maka daftar gambar ini tidak

perlu dibuat. Contoh daftar gambar tertera pada Lampiran 12.

Page 12: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

12

3.1.11 Daftar Lampiran

Daftar lampiran dibuat bila di dalam skripsi terdapat banyak lampiran. Perlu

disediakan halaman khusus yang memuat daftar lampiran lengkap dengan judul lampiran

dan nomor halamannya. Contoh daftar lampiran dapat dilihat pada Lampiran 13.

3.1 Bagian Utama

Bagian utama terdiri atas Bab-bab Pendahuluan, Tinjauan Pustaka dan Hipotesis,

Metode Penelitian, Hasil dan Pembahasan, dan Kesimpulan serta Saran.

3.2.1 Pendahuluan

Pendahuluan terdapat pada Bab I berfungsi untuk ‘mengantarkan’ pikiran pembaca

ke dalam pokok suatu penelitian. Di dalamnya berisi latar belakang penelitian, dan tujuan

penelitian, yang masing-masing tidak dipisahkan ke dalam sub-bab tersendiri. Di dalam

laporan skripsi penomoran halaman dengan angka Arab dimulai pada bab pendahuluan ini

dengan nomor 1.

Latar belakang penelitian mencakup alasan-alasan penting dilakukannya penelitian

tersebut (dari segi ekonomi, sosial, politik dan keilmuan).

Tujuan penelitian harus disebutkan secara spesifik mengenai hal-hal yang ingin

dicapai dalam penelitian. Berikan pernyataan singkat mengenai tujuan penelitian.

Penelitian dapat bertujuan untuk menjajaki, menguraikan, menerangkan, membuktikan

atau menerapkan suatu gejala, konsep atau dugaan.

Setelah penulisan tujuan penelitian berakhir diikuti dengan hipotesis. Hipotesis

merupakan jawaban terhadap permasalahan yang dihadapi atau dugaan sementara

berdasarkan teori dan informasi yang ada dalam pustaka yang harus diuji kebenarannya

melalui penelitian. Rumuskan hipotesis tersebut secara rinci, namun hipotesis tidak selalu

harus ada jika tidak memungkinkan.

Page 13: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

13

3.2.2 Tinjauan Pustaka

Dalam skripsi Tinjauan Pustaka terdapat di Bab II. Di dalam Tinjauan Pustaka

harus diuraikan dengan jelas kajian pustaka yang memunculkan gagasan dan mendasari

penelitian yang akan dilakukan. Kajian pustaka tersebut dapat berasal dari hasil penelitian

sebelumnya yang relevan dengan masalah penelitian, baik yang dipublikasikan maupun

tidak. Usahakan pustaka terbaru, relevan dan asli misalnya dari Jurnal Ilmiah. Daftar

Pustaka harus mengacu pada pustaka-pustaka yang digunakan dalam tubuh tulisan.

Textbook bukan pustaka yang baik untuk keperluan ini. Textbook ditulis berdasarkan

pendapat sejumlah peneliti yang diolah, dirangkaikan dan dikemukakan kembali oleh

penulis. Dengan demikian pendapat-pendapat itu sudah tidak asli lagi. Untuk karangan

ilmiah cara penyebutan atau penunjukkan sumber (reference) dianjurkan dengan sistem

nama dan tahun (name and year system).

Berikut adalah contoh-contohnya:

Phytopthora nicotianae dapat mempertahankan diri di dalam kompos (Halloin, 1994).

Atau:

Menurut Halloin (1994) Phytopthora nicotianae dapat mempertahankan diri di dalam

kompos.

Menurut Delouche dan Baskin (1982) benih kedelai cepat menurun viabilitasnya jika

disimpan dalam kondisi dengan kelembaban dan suhu tinggi.

Atau:

Benih kedelai cepat menurun viabilitasnya jika disimpan dalam kondisi dengan

kelembaban dan suhu tinggi (Delouche dan Baskin, 1982).

Menurut Khan et al. (1995) atau Menurut Khan dkk. (1995) osmoconditioning dapat

meningkatkan mutu benih kedelai.

Atau:

Osmoconditioning dapat meningkatkan mutu benih kedelai (Khan et al., 1995). Atau:

Osmoconditioning dapat meningkatkan mutu benih kedelai (Khan dkk., 1995).

Page 14: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

14

3.2.3 Metode Pene litian

Metode Penelitian yang terdapat pada Bab III harus menguraikan hal-hal yang dapat

mempengaruhi hasil suatu percobaan secara rinci agar percobaan tersebut bersifat

reproducible, yaitu mempermudah peneliti lain yang ingin mengulangi percobaan yang

bersangkutan.

Hal-hal yang dapat mempengaruhi hasil suatu percobaan berupa tempat dan waktu

penelitian, bahan dan alat, rancangan perlakuan dan rancangan percobaan, pelaksanaan

penelitian, pengamatan, dan analisis data. Untuk itu, sebuah metode penelitian ha rus

memiliki komponen-komponen tersebut.

Tempat penelitian harus dijelaskan secara rinci tentang kondisi tanah (jenis tanah,

kesuburan tanah, dll), jenis tanaman yang ditanam sebelumnya dan kondisi biologis di

tempat penelitian. Kemudian cantumkan pula waktu (tanggal, bulan dan tahun

pelaksanaan) penelitian mulai dari awal sampai akhir pelaksanaan penelitian.

Uraikan spesifikasi dan kegunaan bahan dan alat yang digunakan selama percobaan

yang dapat mempengaruhi hasil penelitian secara rinci. Hindarkan penulisan bahan dan

alat menjadi sub-bab tersendiri dan cantumkan bahan dan alat tersebut secara terintegrasi

dalam sub-bab pelaksanaan penelitian ataupun sub-bab pengamatan.

Bahan untuk percobaan dapat berupa bahan tanam seperti benih ataupun bagian

tanaman lainnya maupun bahan kimia seperti pupuk, pestisida, zat pengatur tumbuh dan

lain- lain. Khusus untuk bahan tanam, sebutkan secara jelas nama kultivar, galur maupun

klonnya. Khusus untuk bahan kimia, sebutkan nama umumnya yang telah disepakati dan

hindarkan penulisan nama dagangnya.

Berbagai macam alat digunakan selama penelitian dan mereka akan mempengaruhi

hasil suatu percobaan. Untuk itu, tuliskan alat yang digunakan secara lengkap seperti

nama alat, nama dagang, model dan nomor seri, dan industri yang memproduksinya.

Contoh, sampel daun dikeringkan dengan oven Memmert (PT Feritek, Bandung) sampai

beratnya konstan.

Uraikan secara jelas perlakuan yang relevan dengan perumusan masalah, tujuan

penelitian dan hipotesis yang akan diuji dan selanjutnya jelaskan cara pengacakan

perlakuan tersebut.

Page 15: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

15

Uraikan secara jelas dan rinci jenis kegiatan baik di laboratorium maupun di

lapangan mulai dari awal sampai dengan akhir percobaan.

Uraikan secara rinci jenis variabel yang akan diamati sebagai sumber data, cara

pengamatan dan alat yang digunakan serta cara penggunaan alat itu untuk mengukurnya.

Uraikan secara jelas metode yang digunakan dalam menganalisis data untuk masing-

masing variabel pengamatan.

3.2.4 Hasil dan Pembahasan

Bab ini memuat hasil penelitian dan pembahasan yang ditulis secara terintegrasi.

Hasil dan pembahasan dapat ditulis secara terpisah dalam Bab Hasil dan Bab Pembahasan.

Biasanya ada dua hal yang perlu dicantumkan dalam penulisan bagian hasil (result

section). Pertama, harus dijelaskan gambaran secara garis besar (the big picture)

jalannya percobaan tanpa harus mengulangi kembali secara rinci sebagaimana tertulis

dalam bab Metode Penelitian. Termasuk di sini di antaranya adalah faktor luar selama

percobaan berlangsung (selain faktor perlakuan utama) yang ikut mempengaruhi hasil.

Sebagai contohnya adalah curah hujan, kelembaban, suhu maximum dan minimum, dan

lain- lain selama berlangsungnya percobaan. Data cuaca tersebut dapat ditampilkan dalam

bentuk tabel atau gambar (grafik). Kedua, data hasil percobaan harus disajikan.

Data hasil percobaan sebaiknya disajikan dalam bentuk tabel atau gambar (grafik

dan foto) karena akan lebih memberikan keterangan yang jelas terhadap pembaca.

Namun, hindarkan penyajian suatu tabel yang hanya terdiri kurang dari enam data poin.

Cara penulisannya dapat dilihat pada bab Aturan-Aturan Khusus.

Jika data ditampilkan dalam bentuk tabel, tabel dapat memberikan keterangan yang

lebih teliti daripada gambar. Namun gambar lebih mudah dimengerti daripada tabel.

Gambar (grafik) dapat mengungkapkan kecenderungan (trend) dari efek perlakuan

terhadap suatu variabel.

Terlepas dari keunggulannya masing-masing, tabel dan gambar harus dibuat se-

informatif mungkin agar memenuhi persyaratan self-explanatory. Misalnya, penampilan

tabel dapat memberikan gambaran yang jelas tentang hasil analisisnya (ada tidaknya

Page 16: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

16

interaksi, ada tidaknya beda nyata, dan lain- lain). Hindari pengulangan penulisan data.

Misalnya data yang sudah ditampilkan dalam tabel jangan dicantumkan kembali dalam

gambar maupun sebaliknya. Selain itu, data yang sudah termuat di dalam tabel dan

gambar secara jelas tidak perlu diuraikan kembali dalam teks secara panjang lebar. Hanya

temuan-temuan yang signifikan saja yang perlu dikemukakan dalam bentuk teks.

Setiap tabel maupun gambar harus ditampilkan pada suatu halaman. Dalam satu

halaman dapat memuat satu tabel atau satu gambar atau lebih. Pada halaman berapa

mereka ditampilkan, harus diatur sebagai berikut: Jika suatu tabel atau gambar ditulis

pertama kali di suatu halaman, maka tabel atau gambar itu harus diletakkan di halaman

berikutnya. Jika terdiri atas banyak tabel atau gambar, maka mereka disebutkan secara

urut mulai dari Tabel 1, Tabel 2, dan seterusnya untuk tabel atau Gambar 1, Gambar 2,

dan seterusnya untuk grafik maupun foto. Di halaman berapa tabel atau gambar itu

disebut pertama kali dapat diketahui bila suatu kalimat dalam suatu halaman menyebut

tabel atau gambar itu. Misalnya kalimat itu berbunyi: “Hasil sidik ragamnya ditampilkan

pada Tabel 1, Tabel 2, dan seterusnya.

Data suatu variabel mencerminkan reaksi yang muncul dari variabel yang

bersangkutan akibat pemberian suatu perlakuan. Untuk itu dalam mengemukakan hasil

analisisnya tidak hanya cukup menyebutkan pengaruhnya berbeda nyata atau tidak nyata,

namun lebih ditekankan kepada (1) efek dari perlakuan itu. Misalnya perlakuan dapat

menurunkan, atau meningkatkan, atau memperbesar, dan lain- lain, dan (2) seberapa besar

(secara statistik) efek perlakuan itu. Misalnya, sampai berapa persen perlakuan itu dapat

menurunkan, meningkatkan atau memperbesar, dan lain- lain.

Pembahasan berisi penafsiran hasil analisis dari data yang termuat dalam bagian

Hasil. Cara penafsirannya harus disesuaikan dengan permasalahan, hipotesis dan tujuan

penelitian.

Pembahasan yang baik harus memuat empat hal:

1. Dasar-dasar (principles), keterkaitan (relationnships), generalisasi (generalization)

yang dapat didukung oleh data.

2. Perkecualian, kekurangan, dan area yang perlu diteliti lebih lanjut.

Page 17: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

17

3. Menekankan pada hasil dan kesimpulan baik yang sesuai dan tidak sesuai dengan

percobaan sebelumnya.

4. Implikasi yang bersifat praktis maupun teoritis.

Jika terpisah dari bagian hasil, pembahasan harus tidak merekapitulasi hasil, tetapi

harus menjelaskan arti dari hasil itu. Pembaca harus diberi penjelasan bagaimana hasil

memberi jalan keluar (solusi) terhadap permasalahan yang tersurat di dalam pendahuluan

terhadap pencapaian tujuan dari percobaan. Dalam penafsirannya harus dibahas hubungan

antar data. Selain itu, hasil percobaan harus dihubungkan pula dengan hasil-hasil

sebelumnya beserta penjelasannya bagaimana dan mengapa mereka berbeda atau sesuai

satu sama lainnya. Pustaka yang digunakan untuk menjelaskan ini hanya terbatas pada

pustaka yang berkaitan.

Dalam pembahasan tabel atau gambar dapat ditunjuk sebagai sumber yang dapat

disebutkan di akhir kalimat ataupun di bagian lain dari kalimat. Bila berada di bagian

akhir kalimat, harus diberi tanda kurung.Sedangkan bila di bagian lain, tidak perlu diberi

tanda kurung.

3.2.5 Kesimpulan dan Saran

Kesimpulan dan Saran harus dinyatakan secara terpisah, tetapi tidak dalam sub-bab

kesimpulan dan sub-bab saran sendiri-sendiri. Kesimpulan harus jelas dan informatif,

harus menggambarkan kesesuaiannya dengan tujuan dan hipotesis penelitian, dan materi

kesimpulan harus tersurat dan atau tersirat dalam pembahasan.

Saran dapat mengungkapkan kelemahan-kelemahan suatu penelitian yang sudah

dilakukan sehingga diperoleh hasil yang tidak memuaskan. Di sini perlu ditunjukkan

kesulitan yang dihadapi dan hal-hal apa yang perlu dilakukan dikemudian hari. Materi

saran harus didasarkan pada hasil penelitian.

3.3 Bagian Akhir

Bagian akhir terdiri atas Daftar Pustaka dan Lampiran.

Page 18: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

18

3.3.1 Daftar Pustaka

Semua pustaka yang dikutip dalam teks yang diperlukan untuk dasar penelitian dan

penyusunan skripsi ditulis dengan lengkap di dalam daftar pustaka. Sebaliknya semua

pustaka yang tertulis dalam daftar pustaka harus benar-benar diikuti di dalam teks. Daftar

ini akan membantu pembaca yang ingin mencocokkan kutipan-kutipan yang terdapat di

dalam skripsi.

Sebagai akibat dari pemakaian cara nama dan tahun (name and year system) dalam

penunjukkan sumber, maka daftar pustaka tidak perlu diberi nomor urut. Pustaka disusun

secara alfabetik, dengan memperhatikan huruf pertama dari nama keluarga (surname)

penulisnya.

Pustaka online diperbolehkan sebagai sumber pustaka. Publikasi online adalah

artikel atau publikasi yang diperoleh dari internet. Cara menulis dalam daftar pustaka

adalah nama penulis, tahun, judul, alamat homepage (http) dan tanggal mengakses. Jika

artikel tersebut merupakan duplikat dari artikel yang dicetak dalam hard copy suatu jurnal

misalnya, maka cara penulisannya mengikuti cara penulisan artikel dari jurnal. Contoh

penulisan daftar pustaka dapat dilihat pada Lampiran 14.

Derajat kesarjanaan seperti Prof., Dr., Ir., Drs., S.H., MSc., Ph.D., dan lain- lainnya

tidak perlu dicantumkan dalam referensi bibliografi. Dalam teks sesekali gelar itu kadang-

kadang dicantumkan semata-mata sebagai penghormatan sewaktu menyebut bantuan yang

diperoleh penulis dari orang yang bersangkutan.

Jika pustaka itu suatu jurnal atau sebangsanya, yang perlu ditulis adalah nama

penulis, tahun, judul artikel, nama jurnal, jilid (volume), nomor (kalau ada) dan halaman.

Jika sumbernya suatu buku, yang perlu ditulis adalah nama penulis, tahun, judul buku,

jilid kalau ada, nomor terbitan (edisi), dan kota tempat penerbit.

Dalam penulisannya, nama penulis tidak perlu ditulis dalam huruf besar semuanya.

Untuk penulis kesatu, atau bila artikel hanya mempunyai satu penulis, nama pertama

diletakkan di belakang. Untuk penulis kedua dan seterusnya kecuali nama belakang

ditulis inisialnya saja dan diletakkan di depan nama belakang. Di dalam daftar pustaka

semua penulis dari karangan yang bersangkutan harus ditulis. Di sini tidak diizinkan

memakai et al. atau dkk.

Page 19: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

19

Nama-nama majalah atau jurnal ilmiah disingkat dengan cara yang lazim. Kata-kata

“the”, “of”, “for” dan sebagainya tidak ditulis. Nama majalah yang hanya terdiri dari satu

kata tidak disingkat. Di dalam daftar pustaka kata-kata volume dan nomor halaman tidak

perlu ditulis. Singkatan nama majalah dan jurnal ilmiah dapat dilihat pada Lampiran 15.

3.3.2 Lampiran

Lampiran diberi monor urut dengan angka Arab (1,2,3 dst). Tiap lampiran diberi

kepala yang jelas. Pengetikan judul kepala dimulai dua ketukan setelah tanda titik (.) di

belakang nomor lampiran itu. Huruf-huruf pertama judul kepala itu tidak diakhiri dengan

titik. Di dalam teks harus terdapat penunjukkan yang jelas ke arah lampiran yang

bersangkutan dan penunjukkan yang harus urut, misalnya Lampiran 1, Lampiran 2, dan

seterusnya. Sebagai rujukan, lampiran itu dapat diletakkan di akhir kalimat atau di bagian

lainnya. Jika disebutkan di akhir kalimat, maka ia ditulis dalam tanda kurung, misalnya

(Lampiran 1), (Lampiran 2), atau (Lampiran 1-4), dan seterusnya. Sedang bila berada di

bagian lain suatu kalimat, ia tidak ditulis dalam tanda kurung.

Tata letak percobaan, prosedur baku, tabel-tabel yang panjang, gambar-gambar yang

besar, yang jika diletakkan di dalam teks dapat mengganggu pembaca, sebaiknya

diletakkan sebagai lampiran.

Page 20: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

20

IV. ATURAN-ATURAN KHUSUS

Sebagai laporan ilmiah skripsi harus diketik atau ditulis menurut kaidah-kaidah

ilmiah. Kaidah penulisan ini harus ditaati oleh calon sarjana yang sedang menyusun

skripsi agar tampilan naskah skripsi itu tidak beragam. Adapun aturan penulisan naskah

tersebut seperti berikut ini.

4.1 Huruf

Naskah harus diketik dengan huruf tipe Pica (10 huruf dalam satu inchi), jenis font

Times New Roman, dan ukuran font sebesar 12. Huruf-huruf dalam naskah harus dicetak

biasa, sedang huruf pada bab dan sub-bab dicetak tebal (bold).

4.2 Kertas

Naskah ditulis dengan kertas HVS putih (80 g) berukuran kuarto (21x28 cm). Garis

paling tepi kiri dari teks adalah 4 cm dari tepi kiri kertas sedang garis paling tepi kanan

dari teks adalah 2,5 cm dari tepi kanan kertas. Baris teratas dari teks adalah 4 cm dari tepi

atas, sedang yang terbawah adalah 3 cm dari tepi bawah.

4.3 Jarak Antar Baris

Antar baris dalam teks diketik dengan spasi dua. Sedang ringkasan, tabel,

keterangan gambar dan grafik diketik dengan spasi tunggal.

Antara teks dengan tabel atau gambar berjarak 3 spasi. Antara keterangan dengan

tabelnya berjarak 2 spasi.

Usulan Penelitian diketik dalam 1,5 spasi sedangkan skripsi diketik dalam 2 spasi.

4.4 Alinea

Permulaan alinea baru harus diketik dengan jarak (indent) lima ketukan dari garis

tepi kiri. Pada suatu halaman, alinea terakhir harus terdiri lebih dari satu baris dan tidak

Page 21: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

21

diperbolehkan memuat hanya satu baris saja. Demikian pula pada halaman baru tidak

diperbolehkan memuat hanya satu baris saja dari alinea sebelumnya.

4.5 Bab dan sub-bab (Kepala)

Bab adalah kepala yang diletakkan di tengah, ditulis dengan huruf kapital semua dan

ditulis pada halaman baru. Bab diketik dengan jarak 5,5 cm di bawah tepi atas kertas.

Sub-bab adalah kepala yang ditulis dari garis tepi kiri dan tidak diikuti dengan

kalimat.

4.6 Tabel, Gambar, dan Lampiran

4.6.1 Tabel

Data sebaiknya disajikan dalam tabel agar pembaca mudah memahaminya. Agar

suatu tabel bersifat demikian, maka perlu diketahui cara pembuatan tabel.

Ada dua jenis catatan kaki yang digunakan dalam tabel, yaitu catatan kaki yang

menggambarkan signifikansi secara statistik dan catatan kaki yang berguna untuk

memberi informasi tambahan. Tanda *, ** dan *** selalu digunakan untuk

menggambarkan signifikansi berturut-turut pada tingkat 0,05, 0,01 dan 0,001. Tanda ini

tidak boleh digunakan memberi keterangan untuk jenis catatan kaki yang lain. Tidak beda

nyata selalu ditandai dengan tanda ns. Simbol yang digunakan untuk menjelaskan

informasi tambahan berturut-turut berupa angka 1, 2, 3 dan seterusnya dan ditulis

superscript. Contoh tabel dan penulisan catatan kakinya dapat dilihat pada Lampiran 16.

Angka dalam satu tabel bervariasi mulai dari angka pecahan sampai dengan angka

ratusan bahkan ribuan sehingga sewaktu angka itu diketik panjangnya berbeda. Di dalam

kolom posisi angka-angka itu harus ditengahkan (center) jika panjang angkanya sama.

Jika tidak sama, tengahkan angka terpanjang lebih dahulu kemudian luruskan (align)

angka sisanya dengan angka terakhir desimalnya.

Agar satu tabel dapat dibedakan dengan tabel yang lainnya, maka tabel harus diberi

nomor dan judul. Nomorilah tabel secara urut seperti Tabel 1, Tabel 2, dan seterusnya

dalam teks. Judul tabel harus singkat, namun mampu menerangkan data yang termuat

secara jelas. Hindarilah penggunaan unit pengukur (unit of measurement) dalam judul.

Page 22: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

22

Tabel dan judul diketik mengikuti margin kiri dan margin kanan pengetikan tubuh teks.

Judul diketik dengan spasi tunggal di bagian atas tabel. Huruf awal judul diketik dengan

huruf kapital dan pengetikannya dimulai dua ketukan setelah tanda titik (.) dibelakang

nomor tabel.

Biasanya sebuah tabel diketik dalam satu halaman. Bila tabel itu panjang dan tidak

bisa termuat dalam satu halaman, maka bagian itu dapat diketik pada halaman berikutnya

dengan mencantumkan kata “lanjutan”.

4.6.2 Gambar

Data ditampilkan dalam bentuk Gambar bila data itu memiliki pola kecenderungan

(trend) yang jelas. Namun bila tidak, maka data itu sebaiknya ditampilkan dalam bentuk

tabel. Gambar yang akan ditampilkan dapat berupa grafik ataupun foto. Grafik itu sendiri

dapat berbentuk kurva (curve) atau histogram (barchart).

Agar satu gambar dapat dibedakan dengan gambar lainnya, maka gambar harus

diberi nomor dan judul. Nomorilah gambar secara urut seperti Gambar 1, Gambar 2, dan

seterusnya dalam teks. Judul gambar harus singkat, namun mampu menerangkan data

yang termuat secara jelas. Hindarilah penggunaan unit pengukuran (unit of measurement)

dalam judul. Gambar dan judulnya diketik mengikuti margin kiri dan margin kanan

pengetikan tubuh teks. Judul diketik dengan spasi tunggal dan di bagian bawah gambar.

Huruf awal judul diketik dengan huruf kapital dan pengetikannya dimulai dua ketukan

setelah tanda titik (.) dibelakang nomor gambar.

Jika antar gambar tidak berkaitan, maka gambar itu diletakkan secara urut dari atas

ke bawah. Jika mereka berkaitan, sebaiknya digabung menjadi satu gambar.

Penulisan angka pada absis jangan melebihi dari permintaan grafik. Misalnya data

berkisar antara 0 dan 78. Maka angka paling atas pada absis harus 80. Skala absisnya

sebaiknya dibuat dari 0, 20, 40, 60 dan 80. Hindarkan pembuatan skala terlalu banyak.

Simbol yang sering dipakai pada grafik adalah lingkaran terbuka, segitiga terbuka,

dan segiempat terbuka untuk kurva, serta segiempat terbuka dan segiempat diarsir untuk

chart. Keterangan grafik (legend) harus dicantumkan dalam grafik itu. Jika terdapat

Page 23: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

23

persamaan kurva, persamaan itu harus dicantumkan dalam grafik itu. Contoh penyajian

gambar dapat dilihat pada Lampiran 17 dan 18.

4.6.3 Lampiran

Cara-cara penulisan lampiran dapat dibaca pada bab II sub-bab “Bagian Akhir” sub-

sub-bab “Lampiran” pada halaman 7.

4.7 Nomor Halaman

Nomor halaman ditempatkan di tepi kanan atas kertas, dengan jarak 2,5 cm dari tepi

atas dan 2,5 cm dari tepi kanan kertas. Nomor halaman ditulis dalam bentuk angka, tanpa

tambahan apapun.

Nomor halaman pada Bagian Umum dipakai angka Romawi kecil, sedangkan pada

Bagian Utama dan Bagian Akhir angka Arab. Nomor halaman pada halaman Bab tidak

ditulis.

4.8 Nomor Bab

Nomor bab hanya diberikan pada bab-bab dalam Bagian Utama dan berbentuk

angka Romawi, yang diletakkan di muka kepala bab. Kata “Bab” itu sendiri tidak ditulis.

4.9 Nama Penulis

Nama penulis, baik yang berada di dalam teks maupun daftar pustaka tidak perlu

ditulis dengan huruf besar semuanya.

Karangan yang ditulis dua orang penulis, kedua namanya harus ditulis baik di dalam

teks maupun dalam daftar pustaka. Karangan yang ditulis lebih dari dua penulis, maka di

dalam teks yang ditulis hanya penulis pertama yang diikuti dengan et al. atau dkk. yang

dicetak miring (Italic). Sedang dalam daftar pustaka semua penulis harus dicantumkan.

Page 24: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

24

4.10 Nama Latin

Nama ilmiah dari tanaman dalam bahasa Latin dicetak miring. Huruf pertama dari

nama genus selalu huruf besar, sedang huruf pertama dari spesiesnya selalu huruf kecil.

Sedang nama authornya ditulis dengan singkatan dan tidak dicetak miring.

Nama latin dari tanaman tersebut harus ditulis lengkap seperti [Glycine max L.

Merrill] untuk kedelai pada saat dituliskan pertama kali dalam teks. Nama latin yang

lengkap ini hanya satu kali ditulis dalam teks. Jika nama Latin yang sama ditulis

berulang-ulang, maka nama genusnya boleh disingkat, seperti G. max.

4.11 Istilah Asing

Beberapa istilah asing sering digunakan dalam penulisan teks untuk memperjelas

artinya. Istilah tersebut harus dicetak miring untuk membedakan dengan istilah dalam

bahasa Indonesia.

4.12 Bilangan

Bilangan bulat harus ditulis dengan huruf atau dieja jika kurang dari dua digit.

Bilangan bulat harus ditulis dengan angka jika bilangan merupakan sebagian dari satu

rangkaian atau seri dan jika bilangan itu dimuka satu satuan yang disingkat atau dimuka

persen.

Pecahan yang berdiri sendiri ditulis dengan huruf. Pecahan yang bergabung dengan

bilangan bulat ditulis dengan angka, seperti 5,5; 3,175; 17,4 dan seterusnya.

Memulai kalimat dengan bilangan tidak diperbolehkan. Jika hal ini harus dilakukan,

maka bilangan itu harus dieja.

4.13 Satuan

Penulisan satuan dilakukan dengan cara disingkat dan tidak memakai titik, misalnya

Rp, dm, ha, kg, sec, ppm, km/dt, dan seterusnya. Dalam teks persen dapat ditulis dengan

huruf, misalnya satu persen, sepuluh persen atau ditulis %, misalnya 1%, 5%, 10%, dan

seterusnya.

Page 25: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

25

4.14 Singkatan

Singkatan atau akronim digunakan hanya kalau kata atau istilah tersebut digunakan

berulang-ulang. Pada saat baru pertama kali digunakan, kata atau istilah tersebut harus

ditulis lengkap diikuti dengan singkatan atau akronimnya dalam tanda kurung. Sebagai

contoh adalah nama unsur kimia.

Pada waktu nama unsur kimia ditulis baru pertama kalinya di dalam teks, maka

penulisannya harus lengkap disertai dengan singkatannya. Contohnya adalah nitrogen

(N), kalium (K), kalium chlorida (KCl), dan lain- lainnya.

Jika nama unsur kimia yang sama ditulis berulang-ulang dalam teks, maka

penulisannya cukup hanya singkatannya, misalnya N, K, KCl, dan lain- lainnya. Jika nama

unsur kimia tersebut berada di awal kalimat, maka penulisannya harus dieja, seperti

Nitrogen, Kalium, dan lain- lainnya.

4.15 Tanda Baca

Tanda titik (.) hanya dipakai pada akhir kalimat yang lengkap. Kepala dan judul

bukan suatu kalimat yang lengkap sehingga tidak diakhiri dengan titik. Singkatan tertentu

memakai tanda titik, misalnya Moh. Yamin, Delouche et al., Crop Sci., dan lain- lainnya.

Di belakang suatu tanda titik biasanya diberi ruang kosong satu ketukaan (space bar).

Singkatan dalam huruf kapital semua seperti USA, MPR, dan seterusnya ditulis

tanpa titik.

Tanda seru dan tanda tanya dalam akhir kalimat tidak diikuti dengan tanda titik.

Titik-dua digunakan jika ingin merinci beberapa hal dalam satu rangkaian. Titik-

dua tidak boleh dipakai setelah kata yaitu, yakni, ialah, dan adalah.

Titik-koma digunakan jika akan membagi kalimat menjadi anak kalimat yang

setingkat.

4.16 Bahasa

Naskah skripsi harus ditulis dengan Bahasa Indonesia yang baku dan menurut

kaidah-kaidah penulisan yang benar.

Page 26: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

26

4.17 Bentuk Kalimat

Karangan ilmiah sebaiknya ditulis memakai kalimat aktif karena kalimat aktif lebih

tegas dan lebih pendek. Hendaknya dipakai kata “penulis”, “peneliti”, “pembaca”, dan

bukan “saya”, “kami”, “engkau”, “kamu”.

4.18 Sampul

Skripsi harus dijilid dan disampuli dengan hard cover berwarna hijau dan dibungkus

plastik. Pada sampul tersebut terdapat judul skripsi, lambang Universitas Bengkulu, nama

dan nomor mahasiswa, identitas kelembagaan, daan tahun terbit sama seperti yang

terdapat pada halaman sampul depan.

4.19 Jumlah Skripsi

Skripsi yang dibagikan kepada pihak terkait berjumlah paling sedikit enam

eksemplar dengan perincian satu eksemplar untuk perpustakaan fakultas, satu eksemplar

untuk perpustakaan universitas, satu eksemplar unntuk jurusan Budidaya Pertanian, satu

eksemplar untuk program studi Agronomi, dan dua eksemplar masing-masing untuk dosen

pembimbing utama dan pembimbing pendamping.

BAHAN BACAAN

Azahari, A. 1995. Materi Pokok Tehnik Penulisan Ilmiah. Universitas Terbuka, Jakarta. Day, R.A. How to Write and Publish a Scientific Paper. 3rd Edition, Oryx Press, New

York. Lindsay, D. 1988. Penuntun Penulisan Ilmiah. Diterjemahkan oleh S.S. Achmadi.

Universitas Indonesia Press, Jakarta.

Page 28: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

28

Lampiran 1. Contoh halaman judul usulan penelitian

PENGUJIAN KONSENTRASI KOMPOSISI MS DAN LAMA PEMBERIAN NUTRISI PADA BUDIDAYA

TOMAT SECARA HIDROPONIK (18*)

Lambang UNIB

Usulan Penelitian untuk Skripsi (16*)

Oleh (12)* :

Dewi Kunti NPM. 09900000

PROGRAM STUDI AGRONOMI JURUSAN BUDIDAYA PERTANIAN

FAKULTAS PERTANIAN UNIVERSITAS BENGKULU

April, 2002

* = ukuran font

Page 29: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

29

Lampiran 2. Contoh halaman pengesahan usulan penelitian

Usulan Penelitian (12*)

KAJIAN PENERAPAN SISTEM OLAH TANAH KONSERVASI TERHADAP DINAMIKA POPULASI

GULMA DAN PRODUKSI PADI SAWAH (14*)

Oleh(12*):

Asmara Dana NPM. 02000000

telah disetujui pada tanggal 27 Juli 2001 oleh :

Pembimbing Utama, Pembimbing Pendamping, Ir. Supono, MS. Ir. Tri Murtiati, MSc.

Mengetahui, Jurusan Budidaya Pertanian

Ketua,

Ir. Rumondang Manurung, MSc.

*= ukuran font

Page 30: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

30

Lampiran 3. Contoh bagian-bagian skripsi yang harus dicantumkan Bagian Umum

Halaman Sampul Depan

Halaman Ringkasan

Halaman Judul

Halaman Pengesahan

Halaman Kata Pengantar

Halaman Daftar Isi

Halaman Daftar Tabel

Halaman Daftar Gambar

Halaman Daftar Lampiran

Bagian Utama

I. PENDAHULUAN

II. TINJAUAN PUSTAKA

III. METODE PENELITIAN

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN

V. KESIMPULAN DAN SARAN

Bagian Akhir

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

Page 31: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

31

Lampiran 4. Contoh halaman sampul depan skripsi

PENGARUH JENIS FERMENTASI DAN KONSENTRASI STARTER PADA PEMBUATAN TEMPOYAK (18*)

Lambang UNIB

SKRIPSI (18*)

Oleh(12*):

Sri Rahayu NPM. 00100000

PROGRAM STUDI TEKNOLOGI INDUSTRI PERTANIAN (12*) JURUSAN BUDIDAYA PERTANIAN

FAKULTAS PERTANIAN UNIVERSITAS BENGKULU

2002

*= ukuran font

Page 32: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

32

Lampiran 5. Contoh halaman judul

KEEFEKTIFAN BIOINSEKTISIDA NPV PADA BERBAGAI MACAM BAHAN PERANGSANG

MAKANAN TERHADAP ULAT GRAYAK KEDELAI (18*)

SKRIPSI (18*) Sebagai salah satu syarat untuk memperoleh derajat

Sarjana Pertanian** pada Fakultas Pertanian Universitas Bengkulu (12*)

Oleh:

Sutanto NPM. 00123456

Pembimbing :

Ir. Ummi Kalsum, MS. Ir. Muhammad Arifin, MSc.

Bengkulu 2002

* = ukuran font **= untuk PS TIP diganti dengan Sarjana Teknologi Pertanian

Page 33: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

33

Lampiran 6. Contoh isi summary

SUMMARY

Adsorption and desorption of pesticide by the solid surfaces of soil control pesticide mobility in soils. This process reduces the soil solution concentration of the pesticide preventing its mobility. Both organic and inorganic soil components are involved in the adsorption processes. However, the relative importance of organic versus inorganic soil components on pesticide adsorption depends on the amount, distribution and properties of these components as well as chemical properties of pesticide itself. On type of pesticide that is commonly used is Paraquat (a member of dipyrydilium halides herbicides, strong bases, very soluble and completely ionized in water). This herbicide has very high water solubility that can accelerate the leaching potential of this herbicide to the groundwater through the soil profile or/and runoff. In soils with mostly kaolinitic clays, as in many areas in Indonesia, organic matter content may be relatively more important than in soils with chiefly montmorillonite clays as in areas of the temperate areas.(Rationale)

To observe the behavior of paraquat adsorption in tropical soils, the following specific objectives were evaluated: i) the importance of soils inorganic and organic phase in paraquat adsorption desorption, and ii) the affinity of organic and inorganic phase for paraquat. (Objectives)

This research was conducted in the laboratory of Soil Department, Agriculture Faculty, Andalas University. Paraquat was selected as herbicide. Four types of soils (Ultisol, Verisol, Andisol and Histosol) at two depth (0-20 cm and 20-40 cm) were used in this study. Batch studies were carried out employing 50-ml test tubes. For each determination a 1 g of air-dried clay fraction sample and 5 g of air dried soil sample were added to each test tube along with 10 ml and 50 ml adsorbate solution respectively. These adsorbate solutions were made out of 1 N NaCl and Paraquat varying from 0,5,10,15,20,25 and 30 ppm for clay fraction and 0;2.5;5;7.5;10;12.5 and 15 ppm for soil sample. The samples were equilibrated for 4 hours at room temperature. Following the equilibration the samples were centrifuged and amounts of paraquat and the supernatant were collected for determination via UV spectrophotometer. Different between original paraquat concentration minus final paraquat concentration was taken to represent paraquat adsorbed. (Methods)

The results of this study provide evidence that Paraquat adsorption and desorption behavior on soil was not only affected by the type of soils, but also by factor such as the composition of organic and inorganic phase of the soil Results from equilibrium experiment demonstrate that Paraquat was completely adsorbed on Vertisol and Ultisol while less adsorption on Andisol and Histosol. Desorption experiment revealed that Paraquat desorption is hysteretic. The fraction of Paraquat that was desorbed from the soil decreased in the other of Histosol, andisol, Ultisol and Vertisol. Specifically, with increasing soil organic matter content the rate of Paraquat desorption increases. The information presented in this study shows the importance of organic and inorganic phase in paraquat adsorption. The strong adsortion of Paraquat on Vertisol and Ultisol as compared to Andisol and Histosol suggest that, this herbicide will probably not be

Page 34: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

34

released to the soil solution by additions of fertilizers and limestone on Vertical and Ultisol. On the other hand, paraquat will be released to soil solution on Andisol and Histosol. (results)

In conclusion, the paraquat adsorption is more influenced by the inorganic fraction (clay minerals) than that of the organic fraction of the soil. However, the distribution of organic and inorganic fractions also determines the paraquat adsorption. When Paraquat applied to peat soil, only a small fraction is retained by the soil and thus the likelihood that this herbicide will be carried out by the runoff is great. (Conclusions).

Page 35: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

35

Lampiran 7. Contoh tubuh teks suatu ringkasan

RINGKASAN

PEMANFAATAN LIMBAH PUNTUNG ROKOK SEBAGAI PESTISIDA NABATI UNTUK HAMA GOLONGAN APHIDS (Nusantara, di bawah bimbingan Joko Purwanto dan Suprijadi. 2002. 26 halaman)

Tubuh Teks

(Program Studi Ilmu Hama dan Penyakit Tumbuhan, Jurusan Budidaya Pertanian, Fakultas Pertanian, Universitas Bengkulu)

Page 36: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

36

Lampiran 8. Contoh isi ringkasan

Dalam usaha untuk meningkatkan produksi kedelai dijumpai banyak hambatan. Salah satu hambatan tersebut adalah gangguan dari nematoda puru akar Meloidogyne incognita. Namun pada tingkat populasi beberapa M. incognita tersebut merusak/ berbahaya, serta jenis tanaman apa saja yang bersifat bukan inang buruk sebagai salah satu cara pengendalian dengan kultur teknis belum diketahui (Permasalahan Penelitian).

Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui seberapa besar kemampuan merusak atau patogenitas M. incognita pada tanaman kedelai serta kisaran inangnya pada berbagai tanaman gulma. (Tujuan Penelitian)

Penelitian terdiri dari dua tahap, yaitu uji patogenitas dan uji kisaran inang. Pada uji patogenitas terdaapat enam tingkat perlakuan larva nematoda M. incognita stadium II, yaitu 0; 250; 1000; 2000; 4000 ekor dengan lima kali ulangan. Pada uji kisaran inang digunakan 20 spesies tanaman sebagai perlakuan dengan tiga kali ulangan. Kedua tahap penelitian tersebut menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL), dilaksanakan di rumah kaca dan laboratorium Fakultas Pertanian Udayana, mulai bulan Mei sampai dengan Nopember 1989. (Metode Penelitian)

Hasil uji patogenitas menunjukkan bahwa M. incognita bersifat patogenik terhadap tanaman kedelai varietas Orba karena mampu menekan pertumbuhan tinggi tanaman, menurunkan berat basah tanaman di atas tanah, mempertinggi berat basah akar dan menurunkan polong basah. Sedangkan hasil uji kisaran inang menunjukkan bahwa tanaman maniran, padi var. IR 36, kacang tanah, cabe, jagung var. lokal, kacang tunggak, kacang buncis, kacang hijau, dan cabe var, lokal tergolong bukan inang. Tanaman kubis cina, kecipir, bayam, tuton, dan kedelai var. Willis tergolong inang jelek, seledri tergolong inang sangat baik. Sedangkan tanaman tomat var. arglobe dan teki tergolong inang terbaik. (Hasil dan Kesimpulan)

Keberadaan M. incognita pada tanaman kedelai var. Orba patut diwaspadai karena bersifat patogenik. Untuk pengendaliannya digunakan giliran tanaman dengan tanaman bukan inang. (Saran) (Dikutip dari Pedoman Pelaksanaan Penelitian dan Pengabdian Masyarakat oleh Perguruan Tinggi; Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Direktorat Pembinaan Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, 1996, edisi IV).

Page 37: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

37

Lampiran 9. Contoh halaman pengesahan

PENGUJIAN KONSENTRASI KOMPOSISI MS DAN LAMA PEMBERIAN NUTRISI PADA BUDIDAYA TOMAT

SECARA HIDROPONIK (14)

Oleh:

Witono Adiyoga NPM. 00012345

Telah dipertahankan di depan Tim Penguji pada tanggal : 4 Mei 2002

PembimbingUtama/Penguji, Pembimbing Pendamping/Penguji Gede Wibawa, PhD. Ir. Erwin Saragih, MSc. Penguji, Penguji, Ir. Farizal Hakim, MP. Dr. Ferry Salim

Mengetahui, Fakultas Pertanian Dekan, Sutanto Edi Ardjasa, PhD.

Page 38: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

38

Lampiran 10. Contoh daftar isi

DAFTAR ISI

Halaman KATA PENGANTAR iii DAFTAR ISI iv DAFTAR TABEL v DAFTAR GAMBAR vi DAFTAR LAMPIRAN vii I. PENDAHULUAN 1 II. TINJAUAN PUSTAKA 2 2.1 Periode Pengisian Biji 3 2.2 Pewarisan Sifat Periode Pengisian Biji 6 III. METODE PENELITIAN 8 3.1 Persiapan Penanaman Kedelai 10 3.2 Pendugaan Parameter Genetik 12 IV. HASIL DAN PEMBAHASAN 15 V. KESIMPULAN DAN SARAN 30 DAFTAR PUSTAKA 32 LAMPIRAN 33

Page 39: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

39

Lampiran 11. Contoh daftar tabel

DAFTAR TABEL Tabel Halaman 1. Padat populasi kumulatif larva ulat penggulung daun dan ulat grayak 24 2. Padat populasi kumulatif larva ulat jengkal dan tanaman mati terserang larva lalat bibit kedelai ……………………………………. 25 3. Jumlah daun terserang, berat polong dan berat biji …………………. 26 4. Ringkasan hasil analisis statistik padat populasi larva ulat penggulung

daun …………………………………………………………………. 29 5. Ringkasan hasil analisis statistik padat populasi larva ulat grayak ….. 30

Page 40: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

40

Lampiran 12. Contoh daftar gambar

DAFTAR GAMBAR Gambar Halaman 1. Hubungan antara dosis pemberian pupuk P dan jumlah cabang

tanaman ………………………………………………………………… 19 2. Hubungan antara dosis pemberian pupuk P dan jumlah jumlah

polong isi per tanaman ………………………………………………… 21 3. Hubungan antara dosis pemberian pupuk P dan jumlah

biji per polong tanaman ……………………………………………….. 23 4. Hubungan antara dosis pemberian pupuk P dan berat 1000 butir

biji kering tanaman ……………………………………………………. 25 5. Hubungan antara dosis pemberian pupuk P dan berat berangkasan

kering tanaman ………………………………………………………… 27

Page 41: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

41

Lampiran 13. Contoh daftar lampiran

DAFTAR LAMPIRAN Lampiran Halaman 1. Denah percobaan ………………………………………..………………. 41 2. Data curah hujan daerah Arga Makmur, Bengkulu Utara tahun 1995 …. 42 3. Data padat populasi larva ulat penggulung daun ………………………. 43 4. Analisi keragaman padat populasi larva kecil ulat penggulung daun

2 mst …………………………………………………………………. 44 5. Analisi keragaman padat populasi larva kecil ulat penggulung daun 3 mst …………………………………………………………………. 44

Page 42: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

42

Lampiran 14. Contoh penulisan pustaka dalam daftar pustaka Artikel dari Jurnal Allen, S.G., G.A. Taylor, and J.M. Martin. 1986. Agronomic characterization of ‘Yogo’

hard red winter wheat plant height isolines. Agron. J. 78:63-66. Daningsih, E., Darussalam, dan E. Syahputra. 2000. Seleksi tanaman padi lokal dari

Sambas dan Sintang Kalimantan Barat terhadap aluminium dengan menggunakan larutan hara. Agrotropika V (1) : 38 – 43.

Buku Donahue, R.L., R.W. Miller, and J.C. Shivkluna. 1983. Soils: An Introduction to Soils

and Plant Growth. 5th ed. Prentice-Hall, Englewood Cliffs, NJ. Sitompul, S.M. dan B. Guritno. 1995. Analisis Pertumbuhan Tanaman. Cetakan pertama.

Gadjah Mada University Press, Yogyakarta. Buku terjemahan Goodenough, U. 1984. Genetics. CBS College Publishing. Diterjemahkan oleh

Adisoemarto. S. 1988. Genetika. Penerbit Erlangga, Jakarta. B. Hermawan…cek Chapter dalam Buku …minta contoh P. Abi Moss, J.P., I.V. Spielman, A.P. Burge, A.K. Singh, and R.W. Gibbons. 1981. Utilization

of wild Arachis species as a source of Cercospora leaf spot resistance in groundnut breeding. p. 673-677. In G.K. Manna and U. Sinhu (eds.) Perspectives in cytology and genetics. Vol 3. Hindasia Publ., Delhi, India.

Sumarno. 1985. Tehnik pemuliaan kedelai dalam S. Somaatmadja, M. Ismunadji,

Sumarno, M. Syam, S.O. Manurung dan Yuswandi (eds.). 1985. Kedelai. Pusat Penelitian dan Pengembangan Tanaman Pangan, Bogor.

Laporan Tehnis (Technical Report) U.S. Environment Protection Agency. 1981. Process design manual for land treatment of

municipal wastewater. USEPA Rep. 625/1-77-088. COE EM11101-1-501. U.S. Gov. Print. Office, Washington DC.

Page 43: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

43

Direktorat Jendral Pertanian Tanaman Pangan. 1987. Gambaran susut hasil serangan jasad pengganggu. Direktorat Jendral Perlindungan Tanaman Pangan, Jakarta.

Prosiding , Konferensi, Simposium, atau Workshop Uehara, G., B.B. Trangmar, and R.S. Yost. 1985. Spatial variability of soil properties. p.

61-95. In D.R. Nielsen and J. Bouma (eds.) Soil Spatial Variability. Proc. Workshop ISSS and SSSA, Las Vegas, NV. 30 Nov - 1 Dec. 1984. PUDOC, Wageningen, Netherlands.

Syahputra, E., D. Priyono, dan P. Simanjuntak. 2001. Aktivitas insektisida sediaan

Dysoxylum acutangulum Miq. (Meliaceae) terhadap ulat kubis Crocidolomia binotalis Zeller. hlm. 29 – 37. Prosiding Seminar Nasional Pengelolaan Sumber Daya Alam untuk Mencapai Produktivitas Optimum Berkelanjutan. S.E. Widodo (ed.), Bandar Lampung, 26 – 27 Jun 2001.

Abstrak dari Meeting, Kongres, Simposium, Lokakarya, Seminar Khan, A.A. and C. Andreoli. 1992. Introduction of dormancy in non dormant lettuce

seeds by S-A biosinthesis inhibitors. Abstract of 39th Ann. Meeting. Amer. Soc. Hortic. 30 Jul – 6 Aug 1992.

Skripsi, Thesis dan Disertasi Reeder, J.D. 1981. Nitrogen transformation in revegerated coal spoils. PhD. Diss.

Colorado State Univ., Fort Collins. Yanuarti, S. 1996. Potensi alelopati teki (Cyperus rotundus, L.) pada perkecambahan

beberapa tanaman pangan dan hortikultura. Skripsi. Fakultas Pertanian. Universitas Bengkulu, Bengkulu (tidak dipublikasikan).

Serial Terbitan Savant, N.K. and S.K. DeData. 1982. Nitrogen transformations in wetland rice soils, Adv.

Agron. 35:241-302. Patent Titcomb, S.T. and A.A. Juers. 1976. Reduced calorie bread and method of making same.

U.S. Patent 3 979 523. Date issued: 7 September.

Page 44: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

44

Monograph Blake, G.R. and K.H. Hartge. 1986. Particle density. p. 377-382. In A. Klute (ed.)

Methods of Soil Analysis. Part 1. 2nd ed. Agron. Monogr. 9. ASA, Madison, WI. Pustaka Online Schmidt, R.H. 1997. Basic elements of a sanitation program for food processing and food

handling. http://edis.ifas.ufl.edu/fairs/fs076. 23 Apr 2002 USDA. ? . Pathogen Reduction: Hazard Analysis and Critical Control Point (HACCP)

Systems. http://www.fsis.usda.gov/OA/background/finalrul.htm. 11 Mar 2002 Anonim. ? . Glyphosate : Pesticide fact sheet. http://infoventures.com/e-

hlth/pesticide/glyphos.html. 28 Peb 2002.

Page 45: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

45

Lampiran 15. Contoh nama singkatan jurnal No Nama Jurnal Singkatan 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17

Advances in Agronomy Agricultural Engineering Agronomy Journal Australian Journal of Agricultural Research Crop Science Hort Science Weed Science Journal of the American Society for Horticultural Research Journal of Seed Technology Phytopatology Plant Disease Plant Physiology Plant and Soil Seed Science and Technology Soil Science Soil Science Society of American Journal Weed Science Society of American

Adv. Agron. Agric. Eng. Agron. J. Aust. J.Agric. Res. Crop Sci. HortScience Weed Sci. J. Am. Soc. Hort. Res. J. Seed Technol. Phytopathology Plant Dis. Plant Physiol. Plant Soil Seed Sci. Tech. Soil Sci. Soil Sci. Soc. Am. J. Weed Sci. Soc. Am.

Page 46: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

46

Lampiran 16. Contoh tabel Tabel 1. Ringkasan hasil analisis statistik padat populasi larva ulat penggulung daun Variabel Perlakuan K Vs I 1) N Vs M 2) JK3) F hit JK F hit Larva Kecil

Minggu II 39,16 16,88 * 39,79 17,11 * III 3,23 0,37 ns 53,37 6,06 ns IV 70,35 111,17** 11,14 17,60 * V 80,81 40,07** 11,14 1,66 ns

VI 82,18 51,41** 6,10 3,81 ns VII 29,64 13,48** 40,22 18,20**

VIII 22,47 13,43** 67,45 40,34** IX 33,05 3,63 ns 8,54 0,94 ns X 5,45 2,74 ns 0,07 0,04 ns

Kumulatif 82,55 469,11** 14,27 81,12** Larva Besar Minggu II 6,25 0,50 ns 18,75 1,5ns III 62,92 10,18 * 0 0ns IV 3,88 1,21 ns 0,46 0,14ns V 66,69 13,42 * 2,13 0,03ns VI 34,23 0,02 ns 5,55 0,003ns VII 25,89 2,72 ns 0,93 0,13ns VIII 23,41 3,62 ns 11,80 1,82ns IX 37,15 3,55 ns 0 0ns Kumulatif 86,94 64,23** 5,65 4,17ns Larva Kecil + Larva Besar 82,28 91,72** 11,62 12,95 *

Keterangan : 1) Kontrol dibandingkan nimba dan monokrotofos 2)Nimba dibandingkan monokrotofos 3)Jumlah kuadrat dari jumlah kuadrat total ** Berbeda sangat nyata * Berbeda nyata ns Berbeda tidak nyata

Page 47: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

47

Hasil (ton/ha)

Tanpa pupuk Dengan pupuk anorganik Pupuk anorganik + BO

Tadah Hujan Irigasi

Gambar 1. Potensi hasil gandum

Page 48: I. PENDAHULUAN - · PDF file2.3.1 Daftar Pustaka Semua karangan yang diperlukan untuk dasar penelitian dan penyusunan skripsi ... Nama Peneliti ditulis lengkap tanpa nomor mahasiswa

48

Berat kering (g/m2) Total Berat kering tanaman

Berat kering akar

Hari setelah tanam

Gambar 2. Hubungan antara berat kering dan waktu