HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN...

100
HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Farmasi (S.Farm) Program Studi Farmasi Diajukan oleh: Margareta Anindhita Oktaviani NIM: 148114029 FAKULTAS FARMASI UNIVERSITAS SANATA DHARMA YOGYAKARTA 2019 PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Transcript of HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN...

Page 1: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN

KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE

ISKEMIK AKUT

SKRIPSI

Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat

Memperoleh Gelar Sarjana Farmasi (S.Farm)

Program Studi Farmasi

Diajukan oleh:

Margareta Anindhita Oktaviani

NIM: 148114029

FAKULTAS FARMASI

UNIVERSITAS SANATA DHARMA

YOGYAKARTA

2019

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 2: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

i

HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN

KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE

ISKEMIK AKUT

SKRIPSI

Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat

Memperoleh Gelar Sarjana Farmasi (S.Farm)

Program Studi Farmasi

Diajukan oleh:

Margareta Anindhita Oktaviani

NIM: 148114029

FAKULTAS FARMASI

UNIVERSITAS SANATA DHARMA

YOGYAKARTA

2019

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 3: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

ii

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 4: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

iii

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 5: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

iv

HALAMAN PERSEMBAHAN

Tak ada yang lebih praktis

selain menemukan Tuhan selain jatuh cinta,

kepada Sang Mahakasih secara mutlak dan habis-habisan.

Apa yang kau cintai,

yang menyita imajinasimu,

akan berdampak pada segala hal.

Ia akan menentukan

apa yang membangunkanmu di kala pagi,

yang kaulakukan di kala malam,

bagaimana kauhabiskan akhir pekanmu,

apa yang kaubaca, siapa yang kamu kenal,

apa yang menyesakkan hatimu,

dan apa yang membuat terkagum, gembira, dan bersyukur.

Jatuh cintalah, tinggalah dalam cinta,

dan itulah yang menentukan segala-galanya.

-P. Pedro Arrupe, SJ-

Kupersembahkan untuk :

Papa, Alm. Mama, serta Rm. Eko Budi Santoso, SJ

sebagai ungkapan kasih, rasa hormat, dan baktiku

Teman-teman dan Almamaterku tercinta

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 6: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

v

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 7: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

vi

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 8: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

vii

PRAKATA

Puji syukur penulis panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa atas

pertolongan dan kasih-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan naskah skripsi

yang berjudul “Hubungan Risiko Perdarahan Berdasar Skor Atria dan

Kejadian Perdarahan Saluran Cerna pada Pasien Stroke Iskemik Akut” yang

merupakan salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Farmasi (S.Farm)

Program Studi Farmasi, Universitas Sanata Dharma. Penulis mengucapkan terima

kasih atas doa dan dukungan dari berbagai pihak sehingga skripsi ini dapat

terselesaikan dengan baik, terutama untuk :

1. Ibu Dr. Yustina Sri Hartini, Apt selaku Dekan Fakultas Farmasi

Universitas Sanata Dharma.

2. Ibu Dr. Christine Patramurti, Apt selaku Kepala Program Studi

Fakultas Farmasi Universitas Sanata Dharma dan Dosen Pembimbing

Akademik.

3. Bapak Dr. dr. Rizaldy Taslim Pinzon, M.Kes., Sp.S selaku Dosen

Pembimbing atas arahan, ilmu, waktu, dan perhatian yang telah

diberikan sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini.

4. Bapak Christianus Heru Setiawan, M.Si., Apt dan Ibu Putu Dyana

Christasani, M.Sc., Apt selaku Dosen Penguji atas bimbingan dan

semua saran yang membangun.

5. Seluruh dosen dan karyawan Fakultas Farmasi Universitas Sanata

Dharma yang telah memberikan ilmu dan bantuan kepada penulis.

6. RS Bethesda Yogyakarta yang telah memberikan ijin kepada penulis

untuk melakukan penelitian dan pengambilan data.

7. Rm. Eko Budi Santoso, SJ yang senantiasa memberikan semangat,

mengingatkan, mengarahkan, menguatkan, menemani, serta

mendoakan sehingga penulis berhasil menyelesaikan skripsi ini.

8. Keluarga tercinta yang selalu mendorong penulis untuk segera

menyelesaikan skripsi.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 9: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

viii

9. Sahabat-sahabat terkasih : Felis, Tata, Agnes, Jessica, Dhara, dan

Maya yang setia menemani penulis mengerjakan skripsi.

10. Teman-teman kelompok bimbingan : Dhara, Maya, Lia, Defika, Dewi,

Asih, Resti, dan Gita atas kerjasama dan pertolongan yang diberikan.

11. Teman-teman FSM A 2014 atas semua dinamika selama penulis duduk

di bangku kuliah,

12. Teman-teman Campus Ministry (KomPai, JKMK, ASPARAGUS,

Laskar Surgawi, dan Ignatian Study Club) atas seluruh formasi,

pengalaman, dan pembelajaran selama ini.

13. Seluruh pihak yang tidak dapat disebutkan satu per satu, yang telah

berperan dalam dinamika dan proses pembelajaran selama penulis

menempuh pendidikan di Universitas Sanata Dharma.

Penulis menyadari bahwa skripsi ini masih terdapat banyak kekurangan,

oleh karena itu penulis terbuka terhadap kritik dan saran yang membangun dari

semua pihak. Akhir kata, semoga skripsi ini dapat bermanfaat bagi semua pihak,

terutama dalam bidang farmasi.

Yogyakarta, 8 Juli 2019

Penulis,

Margareta Anindhita Oktaviani

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 10: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

ix

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL............................................................................................. i

HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING.................................................... ii

HALAMAN PENGESAHAN............................................................................... iii

HALAMAN PERSEMBAHAN............................................................................ iv

PERNYATAAN KEASLIAN KARYA................................................................ v

LEMBAR PERSETUJUAN PUBLIKASI ILMIAH............................................. vi

PRAKATA............................................................................................................ vii

DAFTAR ISI......................................................................................................... ix

DAFTAR TABEL................................................................................................. x

DAFTAR GAMBAR............................................................................................. xi

DAFTAR LAMPIRAN......................................................................................... xii

ABSTRAK........................................................................................................... xiii

ABSTRACT........................................................................................................... xiv

PENDAHULUAN................................................................................................. 1

METODE PENELITIAN...................................................................................... 3

HASIL DAN PEMBAHASAN............................................................................. 5

KESIMPULAN..................................................................................................... 16

SARAN................................................................................................................. 16

DAFTAR PUSTAKA........................................................................................... 17

LAMPIRAN.......................................................................................................... 21

BIOGRAFI PENULIS........................................................................................... 85

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 11: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

x

DAFTAR TABEL

Tabel I. Karakteristik Subjek Stroke Iskemik Akut dengan Fibrilasi

Atrium.................................................................................................. 6

Tabel II. Analisis Faktor Risiko terhadap Kejadian Perdarahan Saluran

Cerna.................................................................................................... 9

Tabel III. Analisis Risiko Perdarahan berdasarkan Skor ATRIA terhadap

Kejadian Perdarahan Saluran Cerna.................................................... 13

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 12: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

xi

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Perhitungan Sampel Minimal.............................................................. 24

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 13: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

xii

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Keterangan Kelaikan Etik................................................................. 21

Lampiran 2. Surat Ijin Penelitian........................................................................... 22

Lampiran 3. Surat Keterangan Analisa Data......................................................... 23

Lampiran 4. Perhitungan Sampel Minimal............................................................ 24

Lampiran 5. Instrumen Penelitian.......................................................................... 25

Lampiran 6. Data Subjek Penelitian...................................................................... 27

Lampiran 7. Hasil Analisis Statistik....................................................................... 45

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 14: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

xiii

ABSTRAK

Pemberian antitrombotik dapat mengurangi kejadian stroke ulangan, namun

meningkatkan risiko perdarahan. Tingkat kematian pada perdarahan saluran cerna

berkisar antara 1% hingga 13%. Tujuan penelitian ini untuk mengukur hubungan

risiko perdarahan, yang diukur berdasar skor ATRIA, dengan kejadian perdarahan

saluran cerna pada pasien stroke iskemik akut di instalasi rawat inap Rumah Sakit

Bethesda Yogyakarta pada periode 2014-2018.

Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan

rancangan kohort retrospektif. Subjek penelitian adalah 96 pasien stroke iskemik

akut dengan fibrilasi atrium yang memenuhi kriteria inklusi. Sampel diambil

menggunakan teknik consecutive sampling. Analisis data dilakukan secara

deskriptif dan statistik menggunakan uji Fisher .

Hasil dari penelitian ini menunjukkan 96 subjek yang terdiri dari 53 laki-

laki (55,2%) dan 43 perempuan (44,8%). Berdasarkan hasil analisis bivariat, skor

ATRIA dengan risiko tinggi (RR 0,741; 95% IK 0,099-5,542; p = 0,570) dan risiko

sedang (RR 0,370; 95% IK 0,055-2,531; p = 0,353) tidak memiliki hubungan

signifikan terhadap kejadian perdarahan saluran cerna.

Kata Kunci: Skor ATRIA, Perdarahan Saluran Cerna, Stroke Iskemik Akut

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 15: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

xiv

ABSTRACT

Antithrombotic can reduce stroke recurrent, but increase the bleeding risk.

The mortality from gastrointestinal bleeding ranges from 1% to 13%. This study

aims to measure the relation of the bleeding risk based on the ATRIA score and the

incidence of gastrointestinal bleeding in patients with acute ischemic stroke at

Bethesda Hospital Yogyakarta in the period 2014 to 2018.

This study was an observational analytic using a retrospective cohort

design. Subjects were 96 acute ischemic stroke patients with atrial fibrillation

based on inclusion criteria. Samples were taken using consecutive sampling

technique. Data analysis was carried out descriptively and statistically. The data

were processed using Chi-Square test for bivariate analysis.

The results of this study showed 96 subjects consist of 53 male (55,2%)

and 43 female (44,8%). Based on the results of bivariate analysis, high risk of

ATRIA score (RR 0,741; 95% CI 0,099-5,542; p = 0,570) and moderate risk of

ATRIA score (RR 0,370; 95% CI 0,055-2,531; p = 0,353) has no significant effect

with the incidence of gastrointestinal bleeding.

Key Words : ATRIA Score, Gastrointestinal Bleeding, Acute Ischemic Stroke

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 16: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

1

PENDAHULUAN

Menurut World Health Organization (WHO) stroke adalah manifestasi

klinis dari gangguan fungsi serebral, baik fokal maupun menyeluruh (global) yang

berlangsung dengan cepat, lebih dari 24 jam atau berakhir dengan kematian, tanpa

ditemukannya penyebab lain yang jelas selain gangguan vaskular. Stroke termasuk

salah satu dari sepuluh penyakit penyebab kematian teratas di dunia. Berdasarkan

laporan terbaru WHO terdapat 6,7 juta kematian terjadi akibat stroke dari total

kematian yang disebabkan penyakit tidak menular (WHO, 2014).

Stroke dibagi berdasarkan patologinya menjadi stroke infark (trombotik

atau emboli) sekitar 80% dan sisanya 20% merupakan stroke hemoragik (Van der

Worp and Van Gijn, 2007). Stroke berada pada peringkat kelima di antara semua

penyebab kematian di AS, dengan angka kematian hampir 133.000 orang per tahun.

Pada tahun 2013, stroke merupakan penyebab kematian kedua setelah penyakit

jantung, terhitung 11,8 persen dari total kematian di seluruh dunia. Prevalensi

stroke di seluruh dunia mencapai 25,7 juta dengan 10,3 juta orang mengalami

serangan stroke pertama. Setiap tahun, sekitar 795.000 orang mengalami serangan

stroke pertama atau berulang. Sekitar 610.000 di antaranya adalah serangan

pertama, dan 185.000 adalah serangan berulang. (Mozaffarian et al., 2016).

Profil kesehatan Indonesia pada tahun 2018, penyakit yang banyak diderita

oleh lansia, salah satunya adalah stroke (4,4%) yang merupakan jenis penyakit tidak

menular (PTM) sebagai penyebab kematian hampir 70% di dunia. Riskesdas (2013)

menyatakan bahwa prevalensi penyakit stroke di Indonesia pada tahun 2007 sebesar

8,3%, kemudian meningkat 3,8% pada tahun 2013 mencapai 12,1%. Prevalensi

penyakit stroke DI Yogyakarta menduduki peringkat kedua setelah Sulawesi

Selatan (17,9%) dengan prevalensi pasien yang terdiagnosis dan gejala stroke

iskemik sebesar 16,9%.

Menurut pusat data elektronik di Rumah Sakit (RS) Bethesda Yogyakarta

selama periode 2005-2008 menujukkan bahwa jumlah pasien stroke yang dirawat

di RS Bethesda berkisar antara 840-980 per tahun, dan 70% diantaranya adalah

stroke iskemik. Menurut WHO (2007) kejadian penyakit stroke sangat dipengaruhi

oleh beberapa faktor risiko, salah satu faktor risiko paling tinggi adalah fibrilasi

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 17: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

2

atrium (FA). Rastas et al. (2007) menyatakan bahwa FA merupakan faktor risiko

yang signifikan terhadap stroke pada pasien geriatri. Diperkirakan 1 dari 4 individu

berusia 40 tahun keatas akan mengalami setidaknya 1 episode FA selama masa

hidup mereka (Steuden et al., 2012). Fibrilasi atrium terjadi pada 2,2 juta orang di

Amerika dan prevalensinya meningkat seiring bertambahnya usia. 4% pada umur

>60 tahun dan 8% pada >80 tahun (Rosenthal et al., 2012; Iwai et al., 2005). 20%-

30% penyebab stroke adalah emboli yang berasal dari jantung (Chung et al., 2007).

Menurut Gofir (2009) FA dapat menyebabkan risiko stroke atau emboli menjadi 5

kali lipat dibanding pasien tanpa FA. Fibrilasi Atrium merupakan pencetus

munculnya emboli pada otak serta memiliki estimasi risiko relatif terhadap stroke

iskemik sebesar 5,0-18,0 dan estimasi prevalensinya sekitar 1-2% (Lumbantobing,

2004).

Fibrilasi atrium berkaitan erat dengan peningkatan risiko stroke iskemik

dimana risiko stroke juga berhubungan dengan risiko perdarahan (Shahpouri et al.,

2012). Perdarahan saluran cerna sering ditemui pada pasien yang menerima

antikoagulan atau antiplatelet. Tingkat kematian pada perdarahan saluran cerna

berkisar antara 1% hingga 13%. Risiko relatif pada perdarahan saluran cerna bagian

atas meningkat hingga 10% dengan risiko tahunan 1,5% hingga 4,5% pada pasien

yang menerima antitrombotik (Gutermann et al., 2015). Perdarahan saluran cerna

merupakan salah satu risiko dari penggunaan antikoagulan. Pasien yang mengalami

keterulangan perdarahan saluran cerna jumlahnya mendekati 10%-18% setelah

dimulainya kembali terapi antikoagulan. Risiko terjadinya tromboemboli

meningkat dari 5,5% menjadi 8,0% (Kido and Scalese, 2017). Pemberian

antikoagulan dapat mengurangi kejadian stroke ulangan, namun dapat

meningkatkan risiko perdarahan (Sandercock et al., 2015). Penelitian Karjalainen

et al. (2007) pada 239 pasien selama 12 bulan, menyatakan bahwa penggunaan

antiplatelet ganda yang dikombinasikan dengan antikoagulan merupakan terapi

yang paling bermanfaat jika tidak digunakan dalam jangka panjang.

Penelitian ini menggunakan skor ATRIA untuk memprediksi risiko

perdarahan. Terdapat 5 variabel sederhana yang digunakan untuk mengukur risiko

perdarahan terkait warfarin dengan total poin 10, yaitu : anemia (3 poin), penyakit

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 18: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

3

ginjal parah (3 poin), umur ≥75 tahun (2 poin), riwayat perdarahan (1 poin), dan

riwayat hipertensi (1 poin). Skor ATRIA terbagi menjadi 3 kategori risiko

perdarahan, yaitu: risiko rendah dengan jumlah poin < 4, risiko sedang dengan

jumlah poin 4, dan risiko tinggi dengan jumlah poin > 4. Stratifikasi risiko yang

akurat dan sesuai dengan risiko perdarahan akan membantu tenaga kesehatan untuk

mengendalikan terapi warfarin (Fang et al., 2011).

Berdasarkan penelusuran pustaka, penelitian mengenai hubungan risiko

perdarahan berdasar skor ATRIA dan kejadian perdarahan saluran cerna pada

pasien stroke iskemik akut di RS Bethesda belum pernah dilakukan sebelumnya.

Penelitian ini dilakukan di RS Bethesda karena RS Betesda sudah memiliki stroke

center dan telah menerapkan clinical pathway di unit pelayanan stroke yang

menjadi pelayanan unggulannya. RS Bethesda juga sudah menggunakan register

stroke untuk melihat pola terapi dan tata laksana pasien. Data dari suatu register

stroke yang dikumpulkan secara berkelanjutan pada akhirnya digunakan untuk

pengambilan keputusan berbasis data atau evidence based policy (Pinzon, 2012).

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi terkait hubungan

antara risiko perdarahan berdasar skor ATRIA dan kejadian perdarahan saluran

cerna pada pasien stroke iskemik akut.

METODE PENELITIAN

A. Rancangan dan Variabel Penelitian

Penelitian ini merupakan jenis penelitian observasional analitik dengan

rancangan kohort retrospektif. Variabel dalam penelitian terbagi menjadi tiga jenis

yaitu variabel bebas, terikat dan variabel perancu. Variabel bebas yaitu risiko

perdarahan berdasar skor ATRIA. Variabel terikat yaitu perdarahan saluran cerna

yang terjadi selama pasien dirawat di RS. Variabel perancu adalah jenis kelamin,

usia, onset stroke, jenis antitrombotik, komorbiditas, serta obat dan vitamin

penyerta.

B. Perizinan Penelitian

Perizinan penelitian dilakukan dengan mengajukan Ethical Clearance ke

Komisi Etik Penelitian Kedokteran dan Kesehatan Fakultas Kedokteran Universitas

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 19: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

4

Kristen Duta Wacana Yogyakarta dengan nomor surat 974/C.16/FK/2019.

Selanjutnya Ethical Clearance digunakan sebagai syarat perizinan penelitian di RS

Bethesda Yogyakarta dengan nomor surat 04173/KC.0127/2019.

C. Subjek, Lokasi, Waktu Penelitian dan Teknik Sampling

Kriteria inklusi pada penelitian ini adalah pasien laki-laki atau perempuan

dengan usia ≥ 18 tahun yang didiagnosis stroke iskemik akut dengan FA,

mendapatkan terapi antiplatelet dan atau antikoagulan, mengalami maupun tidak

mengalami perdarahan saluran cerna, dan dirawat di instalasi rawat inap RS

Bethesda Yogyakarta pada periode 2014-2018. Kriteria eksklusi adalah pasien

dengan data rekam medis yang tidak lengkap.

Pengambilan data dilakukan pada Bulan Juni hingga Juli 2019. Penelitian

ini menggunakan metode consecutive sampling yang merupakan salah satu metode

dari non random sampling (Sastroasmoro, 2010). Jumlah sampel minimal yang

ditetapkan sejumlah 96 pasien yang dihitung menggunakan sample size calculators

online pada openepi.

D. Instrumen Penelitian

Instrumen penelitian yang digunakan adalah alat tulis dan lembar

pengumpulan data dari rekam medis yang memuat nomor sampel, tanggal, nomor

rekam medis, inisial pasien, diagnosis, jenis kelamin, usia, onset stroke,

komorbiditas, obat dan vitamin penyerta, hasil dari skor ATRIA, serta kejadian

perdarahan saluran cerna. Bahan penelitian yang digunakan adalah data rekam

medis (medical record) pasien dengan kriteria inklusi.

E. Pengolahan dan Analisis Data

Pengolahan serta analisis data menggunakan software Statistical

Package for Social Science (SPSS) versi 22. Pengolahan data dilakukan di CE&BU

Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada Yogyakarta. Analisis data terdiri

dari analisis univariat, bivariat, dan multivariat. Analisis univariat bertujuan untuk

menganalisis karakteristik pasien stroke iskemik akut. Analisis bivariat bertujuan

bertujuan untuk mengetahui hubungan variabel bebas (risiko perdarahan berdasar

skor ATRIA) dengan variabel terikat (perdarahan saluran cerna selama pasien

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 20: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

5

dirawat di RS), serta variabel perancu (usia, jenis kelamin, onset stroke,

komorbiditas, obat dan vitamin penyerta) dengan variabel terikat.

Penelitian ini menggunakan analisis deskriptif dan analisis statistik.

Analisis deskriptif digunakan untuk melihat gambaran karakteristik dasar pasien.

Analisis statistik meliputi analisis bivariat dan multivariat. Analisis bivariat

menggunakan uji komparatif kategorik tidak berpasangan dengan satu kali

pengukuran. Analisis ini dilakukan untuk mengetahui hubungan variabel bebas

dengan variabel terikat. Selain itu, analisis tersebut juga digunakan untuk

mengetahui hubungan antara variabel perancu dengan variabel terikat. Uji yang

digunakan adalah uji Chi-Square dengan tingkat kepercayaan 95% dan tingkat

probabilitas (α) sebesar 5% yang berarti jika nilai p <0,05 kedua variabel memiliki

hubungan yang bermakna. Uji Chi-Square dapat dilakukan bila tidak ada sel yang

mempunyai nilai expected kurang dari lima untuk tabel 2x2. Apabila data yang

diperoleh tidak memenuhi syarat tersebut, maka dilakukan Uji Fisher. Uji Fisher

dilakukan bila paling tidak ada satu sel yang mempunyai nilai expected kurang dari

lima (Dahlan, 2014). Penelitian ini juga akan melihat nilai Relative Risk (RR) untuk

mengetahui keeratan hubungan antara variabel bebas dan variabel terikat.

Setelah uji bivariat dilakukan, jika ditemukan dua atau lebih variabel yang

berpengaruh, maka analisis dilanjutkan dengan analisis multivariat. Analisis

multivariat bertujuan untuk mengetahui faktor yang dapat dijadikan sebagai

prediktor terjadinya perdarahan saluran cerna pada pasien stroke iskemik akut.

Karena variabel yang digunakan dalam penelitian ini merupakan variabel kategorik,

maka analisis multivariat yang digunakan adalah regresi logistik (Dahlan, 2014).

HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Karakteristik Subjek Penelitian

Karakteristik subjek penelitian dikelompokkan berdasarkan jenis kelamin,

usia, onset stroke, jenis antitrombotik (antikoagulan atau antiplatelet), komorbiditas

(hipertensi, dislipidemia, gangguan fungsi hati, diabetes mellitus, riwayat

perdarahan, hipoalbuminemia), obat dan vitamin penyerta (analgesik,

antikonvulsan, antihiperlipidemia, antiaritmia, antidepresan, antibiotik, antifungi,

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 21: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

6

antiepileptik, allopurinol, proton pump inhibitor, vitamin C, simetidin, dan

kortikosteroid oral), risiko perdarahan berdasar skor ATRIA (rendah, sedang, dan

tinggi), serta kejadian perdarahan. Pada periode 2014-2018, dipilih sejumlah 96

subjek yang memenuhi kriteria inklusi.

Tabel I. Karakteristik Subjek Stroke Iskemik Akut dengan Fibrilasi Atrium

Karakteristik Subjek Total (n = 96)

n %

Jenis Kelamin Laki-laki

Perempuan

53

43

55,2

44,8

Usia (tahun) > 60

≤ 60

88

8

91,7

8,3

Onset Stroke (jam) > 24

< 24

26

70

27,1

72,9

Jenis Antitrombotik

Warfarin

Dabigatran

Rivaroxaban

Clopidogrel

Aspirin

Aspirin+Clopidogrel

Cilostazol

10

2

2

36

34

10

2

10,4

2,1

2,1

37,5

35,4

10,4

2,1

Komorbiditas Hipertensi Ya

Tidak

63

33

65,6

34,4

Komorbiditas Dislipidemia Ya

Tidak

60

36

62,5

37,5

Komorbiditas Gangguan Fungsi Hati Ya

Tidak

0

96

0

100,0

Komorbiditas Diabetes Mellitus Ya

Tidak

21

75

21,9

78,1

Komorbiditas Riwayat Perdarahan Ya

Tidak

1

95

1,0

99,0

Komorbiditas Hipoalbuminemia Ya

Tidak

5

91

5,2

94,8

Obat Penyerta Analgesik Ya

Tidak

8

88

8,3

91,7

Obat Penyerta Antikonvulsan Ya

Tidak

9

87

9,4

90,6

Obat Penyerta Antihiperlipidemia Ya

Tidak

62

34

64,6

35,4

Obat Penyerta Antiaritmia Ya

Tidak

26

70

27,1

72,9

Obat Penyerta Antidepresan Ya

Tidak

3

93

3,1

96,9

Obat Penyerta Antibiotik Ya

Tidak

3

93

3,1

96,9

Obat Penyerta Antifungi Ya Tidak

1 95

1,0 99,0

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 22: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

7

Tabel I. Lanjutan

Obat Penyerta Antiepileptik Ya

Tidak

12

84

12,5

87,5

Obat Penyerta Allopurinol Ya

Tidak

1

95

1,0

99,0

Obat Penyerta PPI Ya

Tidak

7

89

7,3

92,7

Vitamin Penyerta Vitamin C Ya

Tidak

1

95

1,0

99,0

Obat Penyerta Simetidin Ya

Tidak

0

96

0

100,0

Obat Penyerta Kortikosteroid Oral Ya

Tidak

0

96

0

100,0

Risiko Perdarahan Berdasar Skor ATRIA

Rendah

Sedang

Tinggi

81

5

10

84,4

5,2

10,4

Kejadian Perdarahan Saluran Cerna Ya

Tidak

8

88

8,3

91,7

Gambaran karakteristik dasar pada Tabel I dihasilkan dengan melakukan

analisis univariat. Subjek penelitian terdiri dari 53 laki-laki (55,2%) dan 43

perempuan (44,8%) proporsi terbesar pada usia > 60 tahun sejumlah 88 subjek

(91,7%). Hal tersebut seturut dengan penelitian Hannon et al. (2009) yang

menyatakan bahwa proporsi stroke pada subjek dengan FA meningkat seiring

dengan bertambahnya usia, 13,9% pada usia < 65 tahun, 41,7% pada usia ≥ 75

tahun, dan 46,2% pada usia ≥ 85 tahun. Pada rentang usia 65-74 tahun, insidensi

stroke mencapai 670 hingga 970 dari 100.000 per tahun (Ovbiagele and Nguyen-

Huyn, 2011). Penelitian lain yang dilakukan Rabas et al. (2001) mencatat sejumlah

583 subjek stroke iskemik dengan usia rata-rata 73 tahun.

Menurut Koellhoffer dan McCullough (2012), insidensi stroke pada laki-

laki diperkirakan lebih tinggi 33% dibandingkan perempuan. Laki-laki lebih mudah

terkena stroke, hal tersebebut dikarenakan lebih tingginya angka kejadian faktor

risiko stroke pada laki-laki (Pinzon, 2010). Subjek stroke di RS Bethesda sebagian

besar datang dengan onset < 24 jam dengan jumlah 70 subjek (72,9%).

Jenis antitrombotik yang paling sering diresepkan adalah clopidogrel

sejumlah 36 subjek (37,5%) dengan dosis 75 mg dan aspirin sejumlah 34 subjek

(35,4%) dengan dosis 100 mg. Penelitian yang dilakukan Zhao et al. (2017), juga

menyatakan bahwa dosis Clopidogrel yang direkomendasikan pada subjek stroke

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 23: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

8

iskemik akut adalah 75 mg/hari (penghambatan maksimum pada platelet) selama

90 hari atau aspirin dengan dosis 100 mg/hari.

Karakteristik komorbiditas yang paling sering terjadi pada subjek stroke

iskemik akut adalah hipertensi, sejumlah 63 subjek (65,6 %), dislipidemia sejumlah

60 subjek (62,5%), kemudian diabetes mellitus (DM) pada posisi ketiga sejumlah

21 subjek (21,9%). Hal tersebut sejalan dengan sebuah penelitian yang

mengungkapkan bahwa hipertensi merupakan komorbiditas yang paling sering

ditemui pada subjek stroke iskemik, dengan angka kejadian 5.601 orang (63,5%).

Namun pada penelitian ini dinyatakan bahwa komorbiditas kedua yang paling

sering ditemui adalah DM dengan angka kejadian 1.834 orang (20,8%), dan

komorbiditas ketiga adalah dislipidemia dengan angka kejadian 947 (10,7%) (Ji et

al., 2014).

Hipertensi menyebabkan hipertrofi serta remodelling sel otot halus arteri

yang dipengaruhi oleh angiotensin II dan reactive oxygen species (ROS) akibat

peningkatan tekanan pembuluh darah sehingga menyababkan vasokontriksi (Yu et

al., 2011). Pada subjek dengan dislipidemia, rendahnya kadar kolesterol HDL

menyebabkan terjadinya proses atherogenik, yaitu pembentukan plaque pada

pembuluh darah arteri (Pinzon, 2010). Pada subjek dengan DM, kadar glukosa

dalam darah yang berlebih berperan terhadap terjadinya aterosklerosis sehingga

menghambat aliran darah otak dan memperparah kerusakan sel otak (Pinzon, 2010).

Obat penyerta yang sering diresepkan pada subjek stroke iskemik akut

dengan FA di RS Bethesda Yogyakarta adalah antihiperlipidemia dengan jumlah

62 subjek (64,6%), dan antiaritmia dengan jumlah 26 subjek (27,1%). Terapi statin

pada subjek dengan risiko kardiovaskular tinggi ditujukan untuk pencegahan primer

stroke dan menurunkan risiko kejadian kardiovaskular lainnya (PERKI, 2013).

Peningkatan kadar kolesterol total dan low density lipoprotein (LDL) menyebabkan

terbentuknya aterosklerosis karotis yang diikuti dengan berkurangnya elastisitas

pembuluh darah. Peningkatan kadar high density lipoprotein (HDL) berdampak

sebaliknya karena bersifat protektif terhadap penyakit jantung aterosklerosis dan

berperan dalam memfasilitasi pembuangan kolesterol (Rahayu, 2016). Sedangkan

antiaritmia digunakan sebagai pilihan pertama dalam penatalaksanaan FA untuk

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 24: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

9

kendali irama (Gillis et al., 2011). Efektivitas obat antiaritmia untuk

mengembalikan irama ke sinus hanyalah untuk mengurangi namun tidak

menghilangkan kekambuhan FA (PERKI, 2014).

Risiko perdarahan pada subjek stroke iskemik akut diukur menggunakan

ATRIA Bleeding Risk Score. Subjek dengan risiko perdarahan rendah sejumlah 81

subjek (84,4%), risiko perdarahan sedang sejumlah 5 subjek (5,2%), dan risiko

perdarahan tinggi sejumlah 10 subjek (10,4%). Stratifikasi risiko yang akurat dan

sesuai dengan risiko perdarahan akan membantu tenaga kesehatan untuk

mengendalikan terapi warfarin (Fang et al., 2011).

Ada 8 subjek (8,3%) mengalami perdarahan saluran cerna. Perdarahan

saluran cerna merupakan komplikasi serius pada stroke akut dengan perkiraan

insiden 1%-5% (Ji et al., 2014). Corticotropin-releasing hormone (CRP) pada

hipotalamus meningkat ketika terjadi infark serebral, sehingga menyebabkan

permeabilitas meningkat dan terjadi disfungsi barrier gastrointestinal yang

menginisiasi terjadinya stress ulcer (Liu et al., 2011).

B. Hubungan Faktor Risiko yang Mempengaruhi Perdarahan Saluran Cerna

Tabel II. Analisis Faktor Risiko terhadap Kejadian

Perdarahan Saluran Cerna

Faktor Risiko

Perdarahan Saluran

Cerna RR 95% IK p

Ya Tidak

n % n %

Jenis Kelamin

Laki-laki

Perempuan

7

1

87,5

12,5

46

42

52,3

47,7

5,679

0,727-44,395

0,071*

Usia

> 60

≤ 60

8

0

9,1

0

80

8

90,9

100,0

-

-

-

Onset Stroke

> 24

< 24

3

5

11,5

7,1

23

65

88,5

92,9

1,615

0,415-6,286

0,679*

*Uji Fisher

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 25: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

10

Tabel II. Lanjutan

Faktor Risiko

Perdarahan Saluran

Cerna RR 95% IK p

Ya Tidak

n % n %

Jenis Antitrombotik

Warfarin

Dabigatran

Rivaroxaban

Clopidogrel

Aspirin

Aspirin+Clopidogrel

Cilostazol

0

0

0

5

2

0

1

0

0

0

13,9

5,9

0

50,0

10

2

2

31

32

10

1

100,0

100,0

100,0

86,1

94,1

100,0

50,0

-

-

-

0,278

0,118

-

Ref

-

-

-

0,056-1,385

0,017-0,811

-

-

-

-

0,294*

0,162*

-

Komorbiditas

Hipertensi

Ya

Tidak

Dislipidemia

Ya

Tidak

Diabetes Mellitus

Ya

Tidak

7

1

2

6

1

7

87,5

12,5

25,0

75,0

12,5

87,5

56

32

58

30

20

68

63,6

36,4

65,9

34,1

22,7

77,3

3,667

0,200

0,510

0,471-28,554

0,043-0,939

0,066-3,918

0,256*

0,049*

0,681*

*Uji Fisher

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 26: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

11

Tabel II. Lanjutan

Faktor Risiko

Perdarahan Saluran

Cerna RR 95% IK p

Ya Tidak

n % n %

Obat Penyerta

Analgesik

Ya

Tidak

Antikonvulsan

Ya

Tidak

Antihiperlipidemia

Ya

Tidak

Antiaritmia

Ya

Tidak

Antidepresan

Ya

Tidak

Antibiotik

Ya

Tidak

Antifungi

Ya

Tidak

Antiepileptik

Ya

Tidak

Allopurinol

Ya

Tidak

PPI

Ya

Tidak

Vitamin C

Ya

Tidak

1

7

0

8

2

6

4

4

0

8

0

8

1

7

0

8

0

8

1

7

1

7

12,5

87,5

0

100,0

25,0

75,0

50,0

50,0

0

100,0

0

100,0

12,5

87,5

0

100,0

0

100,0

12,5

87,5

12,5

87,5

7

81

9

79

60

28

22

66

3

85

3

85

0

88

12

76

1

87

6

82

0

88

8,0

92,0

10,2

89,8

68,2

31,8

25,0

75,0

3,4

96,6

3,4

96,6

0

100,0

13,6

86,4

1,1

98,9

6,8

93,2

0

100,0

1,571

-

0,183

2,692

-

-

13,571

-

-

1,816

13,571

0,220-11,227

-

0,039-0,857

0,726-9,986

-

-

6,652-27,687

-

-

0,259-12,753

6,652-27,687

0,515*

-

0,022*

0,206*

-

-

0,083*

-

-

0,467*

0,083*

*Uji Fisher

Tabel II merupakan hasil dari analisis bivariat, variabel yang berhubungan

secara bermakna dengan kejadian perdarahan saluran cerna adalah komorbiditas

dislipidemia dan obat penyerta antihiperlipidemia. Subjek dengan komorbiditas

dislipidemia memiliki kemungkinan 0,2 kali mengalami perdarahan saluran cerna

dibandingkan dengan subjek yang tidak memiliki komorbiditas dislipidemia (RR

0,200; 95% IK 0,043-0,939; p = 0,049). Sesuai dengan hasil penelitian Ogata et al.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 27: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

12

(2014), yang melibatkan 6.529 subjek. Penelitian tersebut menyatakan bahwa

dislipidemia memiliki hubungan yang bermakna dengan perdarahan saluran cerna

(p = <0,001). Olsen et al. (2007) melaporkan bahwa tingginya kadar kolesterol total

berbanding terbalik dengan keparahan neurologis. Beberapa penelitian

menghubungkan penurunan kadar kolesterol darah sampai dibawah 110 mg%

dengan munculnya perdarahan, hal ini dikarenakan kolesterol bersifat

neuroprotektif sebagai temuan yang bersifat paradoks.

Variabel selanjutnya yang juga berpengaruh terhadap perdarahan saluran

cerna adalah obat penyerta antihiperlipidemia. Pada penelitian ini, subjek

menggunakan statin sebagai obat antihiperlipidemia. Subjek yang menerima

antihiperlipidemia memiliki kemungkinan 0,18 kali mengalami perdarahan saluran

cerna dibandingkan dengan subjek yang tidak menerima antihiperlipidemia (RR

0,183; 95% IK 0,039-0,857; p = 0,022). Hal tersebut tidak sesuai dengan penelitian

Undas et al. (2004) yang menyatakan bahwa statin meningkatkan kejadian

perdarahan dengan berperan dalam penurunan kaskade koagulasi yang dikatalisis

oleh enzim ini, sehingga menyebabkan berkurangnya pembentukan trombin.

Melalui peningkatan ekspresi trombomodulin pada sel endotel, statin dapat

meningkatkan aktivitas jalur protein C yang merupakan mekanisme utama untuk

membatasi respon koagulasi (Undas et al., 2004).

Tabel II juga menunjukkan bahwa perdarahan lebih banyak dialami oleh

laki-laki sejumlah 7 subjek (87,5%). Hal tersebut sesuai dengan penelitian Ji et al.

(2014) yang menyatakan bahwa laki-laki memiliki risiko perdarahan saluran cerna

sebesar 5,7%, sedangkan perempuan sebesar 3,7% yang diukur menggunakan acute

ischemic stroke associated gastrointestinal bleeding score (AIS-GIB). Berbeda

dengan penelitian Renda et al. (2019) yang menyatakan bahwa hemostasis pada

wanita dipengaruhi oleh perubahan status hormon yang berhubungan dengan siklus

menstruasi, kehamilan, dan hormone replacement therapy (HRT), perubahan

tersebut akan mempengaruhi faktor koagulasi dan menyebabkan risiko perdarahan

pada perempuan lebih tinggi dibandingkan laki-laki.

Pada variabel usia, sejumlah 8 subjek (9,1%) mengalami perdarahan pada

usia > 60 tahun. Perdarahan saluran cerna sering terjadi pada usia 65-74 tahun

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 28: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

13

(20,7%), jumlah tersebut meningkat pada usia > 75 tahun (57,4%) (Rumalla et al.,

2016). Pada penggunaan antikoagulan, perdarahan sering terjadi pada usia > 60

tahun, karena pembuangan antikoagulan akan menurun seiring dengan

bertambahnya usia (Ansell et al., 2008). Fungsi fisiologis yang menurun pada usia

lanjut akan meningkatkan mortalitas, perlindungan mukosa saluran cerna juga akan

menurun sehingga kejadian perdarahan saluran cerna akan meningkat (Hamidon

and Raymond, 2006). Perdarahan saluran cerna paling banyak ditemui pada subjek

dengan onset stroke < 24 jam sejumlah 5 subjek (7,1%). Hasil tersebut tidak seturut

dengan penelitian Pinzon dan Sanyasi (2017) yang menyatakan semakin lambat

pertolongan, maka semakin banyak sel saraf yang mengalami gangguan bahkan

kerusakan dan menyebabkan peningkatan perburukan luaran klinis.

Perdarahan saluran cerna paling banyak terjadi pada subjek yang

menerima clopidogrel, sejumlah 5 subjek (13,9%). Antiplatelet menyebabkan

perdarahan dengan mengganggu proses hemostatik. Metabolit aktif dari clopidogrel

akan mengikat dan melakukan blokade secara ireversibel pada reseptor dari P2Y12

ADP (adenosine diphosphate), dengan demikian akan menghambat aktivasi dan

agregasi platelet. Perdarahan pada saluran cerna merupakan kejadian perdarahan

yang paling sering terjadi pada penggunaan clopidogrel (Eikelboom et al., 2006).

Tabel III. Analisis Risiko Perdarahan berdasarkan Skor ATRIA terhadap

Kejadian Perdarahan Saluran Cerna

Risiko

Perdarahan

Perdarahan Saluran Cerna

RR 95% IK p Ya Tidak

n % n %

Rendah 6 7,4 75 92,6 Ref

Sedang 1 20,0 4 80,0 0,370 0,055-2,531 0,353*

Tinggi 1 10,0 9 90,0 0,741 0,099-5,542 0,570*

*Uji Fisher

Tabel III menunjukkan bahwa subjek dengan risiko perdarahan rendah

sejumlah 81 subjek, yang terdiri dari 6 subjek (7,4%) mengalami perdarahan

saluran cerna dan 75 subjek (92,6%) tidak mengalami perdarahan saluran cerna.

Kemudian subjek dengan risiko perdarahan sedang sejumlah 5 subjek, yang terdiri

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 29: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

14

dari 1 subjek (20,0%) mengalami perdarahan saluran cerna dan 4 subjek (80,0%)

tidak mengalami perdarahan saluran cerna. Sedangkan subjek dengan risiko

perdarahan tinggi sejumlah 10 subjek, yang terdiri dari 1 subjek (10,0%) mengalami

perdarahan saluran cerna dan 9 subjek (90,0%) tidak mengalami perdarahan saluran

cerna. Hasil analisis bivariat menunjukkan tidak terdapat hubungan yang bermakna

antara risiko perdarahan berdasarkan skor ATRIA dengan kejadian perdarahan

saluran cerna. Subjek dengan risiko perdarahan sedang memiliki kemungkinan 0,37

kali mengalami perdarahan saluran cerna dibandingkan subjek dengan risiko

perdarahan rendah (RR 0,370; 95% IK 0,055-2,531; p = 0,353). Subjek dengan

risiko perdarahan tinggi memiliki kemungkinan 0,74 kali mengalami perdarahan

saluran cerna dibandingkan subjek dengan risiko perdarahan rendah (RR 0,741;

95% IK 0,099-5,542; p = 0,570).

Penelitian Fang et al. (2011), mengungkapkan bahwa skor ATRIA efektif

dan akurat untuk memprediksi risiko perdarahan. Dibandingkan dengan skor yang

lain, skor ATRIA memiliki indeks c yang paling tinggi, yaitu sebesar 0,74 dan

mengalami peningkatan reklasifikasi mulai dari 27,7% hingga 56,6%. Skor ATRIA

digunakan untuk memprediksi risiko perdarahan dan pengambilan keputusan yang

optimal terkait peresepan dan pemberhentian terapi warfarin pada pasien dengan

FA.

Penyesuaian dosis penggunaan warfarin dan agen antiplatelet pada pasien

dengan FA dapat mengurangi stroke masing-masing sebesar 60% dan 20%.

Warfarin secara substansial lebih baik (sebesar 40%) dibandingkan dengan terapi

antiplatelet (Hart et al., 2007). Pada beberapa kasus, warfarin sangat jarang

digunakan. Warfarin lebih jarang digunakan (64,0%) dibandingkan dengan agen

antikoagulan lainnya (20,4%) (Lee et al., 2015). Hal tersebut terjadi karena warfarin

memiliki jendela terapi yang sempit, setiap pasien mengalami respon dosis yang

berbeda, pemantauan terapi yang sulit, dan ketidakpatuhan pasien untuk mengikuti

regimen pengobatan (Ansel et al., 2008).

Penelitian Sivastava et al. (2008) menyatakan sejumlah 28% tenaga

kesehatan memilih untuk tidak meresepkan warfarin pada pasien dengan riwayat

perdarahan saluran cerna. Tercatat sejumlah 12% kasus perdarahan saluran cerna

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 30: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

15

setelah dimulainya terapi warfarin. Hal tersebut juga terkait dengan bertambahnya

usia, pada usia lanjut peningkatan nilai international normalized ratio (INR) akan

lebih sulit untuk dinormalkan kembali sehingga perlu dipertimbangkan kembali

ketika akan memulai terapi warfarin (Hylek et al., 2015). Beberapa faktor yang

mempengaruhi hal tersebut yaitu: phrotombin time yang lama, penggunaan bersama

aspirin, usia lanjut, riwayat perdarahan saluran cerna, insufisiensi ginjal, dan

anemia (Chen et al., 2014).

Keterbatasan dari penelitian ini adalah peneliti hanya melihat kejadian

perdarahan saluran cerna pada pasien selama rawat inap, sehingga durasi paparan

antitrombotik hanya terbatas hingga pasien pulang keluar dari RS. Peneliti juga

tidak dapat melakukan pemantauan penggunaan antitrombotik sebelum dan setelah

pasien dirawat di RS.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 31: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

16

KESIMPULAN

Tidak ada hubungan antara besar skor ATRIA dengan kejadian perdarahan

saluran cerna pada pasien stroke iskemik akut. Komorbiditas dislipidemia dan obat

penyerta antihiperlipidemia merupakan faktor yang berpengaruh terhadap kejadian

perdarahan saluran cerna.

SARAN

Perlu dilakukan penelitian lanjutan dengan rancangan kohort prospektif

setelah pasien keluar dari RS serta durasi observasi yang lebih lama. Bagi praktek

klinik, antikoagulan lebih disarankan untuk pasien stroke iskemik dengan FA

karena kejadian perdarahan pada antikoagulan lebih rendah dibandingkan

antiplatelet.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 32: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

17

DAFTAR PUSTAKA

Ansell, J., Hirsh, J., Hylek, E., Jacobson, A., Crowther, M., and Palareti, G..

2008. Pharmacology and Management of the Vitamin K Antagonists. Chest,

133 (6), 160S–198S.

Cangemi, D.J., Krill, T., Weideman, R., et al., 2017. A Comparison of the Rate of

Gastrointestinal Bleeding in Patients Taking Non-Vitamin K Antagonist Oral

Anticoagulants or Warfarin. The American Journal of Gastroenterology. 1-6.

Chen, W.C., Chen, Y.H., Hsu, P.I., Tsay, F.W., Chan, H.H., Cheng, J.S., and Lai,

K.H., 2014. Gastrointestinal Hemorrhage in Warfarin Anticoagulated

Patients: Incidence, Risk Factor, Management, and Outcome. BioMed

Research International, 2014, 1–7.

Chung, C., and Caplan, L.R., 2007. Stroke and Other Neurovascular Disorder.

Philadelphia: Saunders Elsevier.

Dahlan, S.M., 2014. Besar Sampel dan Cara Pengambilan Sampel. Jakarta:

Epidemiologi Indonesia.

Eikelboom, J.W., and Hirsh, J., 2006. Bleeding and Management of Bleeding.

European Heart Journal Supplements, 8 (suppl_G), G38–G45.

Fang, M.C., S, Alan., Chang, Y., et al., 2011. A New Risk Scheme to Predict

Warfarin-Associated Hemorrhage. Journal of the American College of

Cardiology, 58 (4), 395-401.

Gillis, A.M., Verma, A., Talajic, M., Nattel, S., Dorian, P., and Committee

CCSAFG, 2011. Canadian Cardiovascular Society Atrial Fibrillation

Guidelines 2010: Rate and Rhythm Management. The Canadian journal of

cardiology, 27, 47-59.

Gofir, A., 2009. Manajemen Stroke-Evidence Based Medicine. Yogyakarta:

Pustaka Cendekia Press.

Gutermann, I.K., Niggemeier, V., Zimmerli, L.U., Holzer, B.M., Battegay, E., and

Scharl, M., 2015. Gastrointestinal Bleeding and Anticoagulant or Antiplatelet

Drugs. Medicine, 94 (1), e377.

Hamidon, B.B., and Raymond, A.A., 2006. The Risk Factors of Gastrointestinal

Bleeding in Acute Ischaemic Stroke. Med J Malaysia, 61 (3), 288-291.

Hannon, N., Sheehan, O., Kelly, L., Marnane, M., Merwick, A., Moore, A., Kelly,

P.J., 2010. Stroke Associated with Atrial Fibrillation – Incidence and Early

Outcomes in the North Dublin Population Stroke Study. Cerebrovascular

Diseases, 29 (1), 43–49.

Hart, R.G., and Pearce, L.A., 2007. Anguilar MI. Meta-Analysis: Antithrombotic

Therapy to Prevent Stroke in Patients Who Have Nonvalvular Atrial

Fibrillation. Ann Intern Med. 146, 857-867.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 33: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

18

Hreinsson, J.P., Kalaitzakis, E., Gudmundsson, S., and Bjornsson, E.S.,

2013. Upper Gastrointestinal Bleeding: Incidence, Etiology and Outcomes in

A Population-Based Setting. Scandinavian Journal of Gastroenterology. 48

(4), 439–447. Hylek, E.M., Carmella, E.M., Carol, S., Henault, L.E., and Regan, S., 2007. Major

Hemorrhage and Tolerability of Warfarin in the First Year of Therapy Among

Elderly Patients with Atrial Fibrillation. Circulation, 115 (21), 2689–2696.

Iwai, S., Markowitz, S.M., Mittal, S., Stein, K.M., and Lerman, B.B., 2005.

Electrophysiology of Cardiac Arrhythmias. In Rosendorff, C. Essential

Cardiology: Principles and Practice. New Jersey: Humana Press.

Ji, R., Shen, H., Pan, Y., Wang, P., Liu, G., and Wang, Y., 2014. Risk Score to

Predict Gastrointestinal Bleeding After Acute Ischemic Stroke. BMC

Gastroenterology, 14 (1), 130.

Karjalainen, P.P., Porela, P., Ylitalo, A., Vikman, S., Nyman, K., Vaittinen, M.A.,

Airaksinen, T.J., Niemela, M., Vahlberg, T., Airaksinen, K.E., 2007. Safety

and Efficacy of Combined Antiplatelet-Warfarin Therapy After Coronary

Stenting. European Heart Journal, 28 (6), 726–732.

Kemenkes RI, 2013. Riset Kesehatan Dasar. Jakarta : Bakti Husada.

Kemenkes RI, 2019. Profil Kesehatan Indonesia 2018. Jakarta : Kemenkes RI.

Kido, K., and Scalese, M.J., 2017. Management of Oral Anticoagulation Therapy

After Gastrointestinal Bleeding: Whether to, When to, and How to Restart an

Anticoagulation Therapy. Annals of Pharmacotherapy, 51 (11), 1000–1007.

Koellhoffer, E.C., and McCullough, L.D., 2012. The Effects of Estrogen in

Ischemic Stroke. Translational Stroke Research, 4 (4), 390–401.

Lee, I.H., Kim, H., and Je, N.K., 2015. Underutilization of Warfarin for Stroke

Prophylaxis in Patients with Atrial Fibrillation or Atrial Flutter in Korea.

Journal of Cardiology, 66 (6), 475–481.

Liu, Y.C., Qi, Z.W., Guo, S.G., Wang, Z., Yu, X.Z., and Ma, S., 2011. Role of

Corticotrophin Releasing Hormone in Cerebral Infarction-Related

Gastrointestinal Barrier Dysfunction. World J Emerg Med, 2 (1), 59-65.

Lumbantobing, S.M., 2004. Stroke. Jakarta: Balai Penerbit FKUI.

Mozaffarian, D., et al., 2016. Heart Disease and Stroke Statistics-2016 Update A

Report from the American Heart Association. Circulation.

Ogata, T., Kamouchi, M., Matsuo, R., Hata, J., Kuroda, J., Ago, T.,

2014. Gastrointestinal Bleeding in Acute Ischemic Stroke: Recent Trends

from the Fukuoka Stroke Registry. Cerebrovascular Diseases Extra, 4 (2),

156–164.

Ovbiagele, B., and Nguyen-Huynh, M.N., 2011. Stroke Epidemiology: Advancing

Our Understanding of Disease Mechanism and Therapy. Neurotherapeutics,

8 (3), 319–329.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 34: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

19

Perhimpunan Dokter Spesialis Kardiovaskular Indonesia, 2013. Pedoman

Tatalaksana Dislipidemia. Jakarta : Centra Communications.

Perhimpunan Dokter Spesialis Kardiovaskular Indonesia, 2014. Pedoman

Tatalaksana Fibrilasi Atrium. Jakarta : Centra Communications.

Pinzon, R., 2010. Awas Stroke: Pengertian, Gejala, Tindakan, Perawatan, dan

Pencegahan. Yogyakarta: Andi.

Pinzon, R., dan Sanyasi, R., 2017. Faktor Resiko Stroke. Yogyakarta : Betha

Grafika.

Pinzon, R.T., 2012. Penggunaan Register Stroke Elektronik untuk Pemantauan

Proses dan Luaran Pelayanan Stroke. Cermin Dunia Kedokteran, 39 (4), 311–

313.

Rabas, K.P.L., Weber, M., Gefeller, O., Neundoerfer, B., Heuschmann, P.U., 2001.

Epidemiology of Ischemic Stroke Subtypes According to TOAST Criteria:

Incidence, Recurrence, and Long-Term Survival in Ischemic Stroke

Subtypes: A Population-Based Study. Stroke, 32, 2735-2740.

Rahayu, E.O., 2016. Perbedaan Risiko Stroke Berdasarkan Faktor Risiko Biologi

Pada Usia Produktif. Jurnal Berkala Epidemiologi, 4 (1), 113-125.

Rastas, S., Verkkoniemi, A., Polvikoski, T., Juva, K., Niinisto, L., Mattila, K.,

Lansimies, E., Pirttila, T., and Sulkava, R., 2007. Atrial Fibrillation, Stroke,

and Cognition A Longitudinal Population-Based Study of People Aged 85

and Older. Stroke, 38, 1454-1460.

Renda, G., Patti, G., Lang, I.M., Siller, M.J. M., Hylek, E. M., Ambrosio, G., De

Caterina, R., 2019. Thrombotic and Hemorrhagic Burden in Women: Gender-

Related Issues in the Response to Antithrombotic Therapies. International

Journal of Cardiology.

Rosenthal, L., Borczuk, P., Chandrakantan, A., and Greenberg, M.L., 2012. Atrial

Fibrillation (Online), http://emedicine.medscape.com accessed 30 January

2019.

Roy, D., Talajic, M., Dorian, P., et al., 2000. Amiodarone to Prevent Recurrence of

Atrial Fibrillation. Canadian Trial of Atrial Fibrillation Investigators. The

New England journal of medicine, 20, 342-913.

Rumalla, K., and Mittal, M.K., 2016. Gastrointestinal Bleeding in Acute Ischemic

Stroke: A Population-Based Analysis of Hospitalizations in the United States.

Journal of Stroke and Cerebrovascular Diseases, 25 (7), 1728–1735.

Sandercock, P.A.G., Counsell, C., and Kane, E.J., 2015. Anticoagulants for Acute

Ischaemic Stroke (Review). Cochrane Database of Systematic Reviews, (3),

CD00004.

Sastroasmoro, S., dan Ismael, S., 2010. Dasar-Dasar Metodologi Penelitian Klinis.

Jakarta : CV. Sagung Seto.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 35: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

20

Shahpouri, M., Mousavi, S., Khorvash, F., et al., 2012. Anticoagulant Therapy for

Ischemic Stroke: A Review of Literature. J Res Med, 17 (4), 396-401.

Srivastava, A., Hudson, M., Hamoud, I., Cavalcante, J., Pai, C., and Kaatz, S.,

2008. Examining Warfarin Underutilization Rates in Patients with Atrial

Fibrillation: Detailed Chart Review Essential to Capture Contraindications to

Warfarin Therapy. Thrombosis Journal, 6 (1).

Steuden, M.M., Markides, V., and Gorog, D.A., 2012. Novel Antithrombotic

Agents for Atrial Fibrillation. Journal of Pharmacology and Therapeutics,

134, 345-354.

Undas, A., Ziedins, K.E.B., and Mann, K.G., 2004. Statins and Blood

Coagulation. Arteriosclerosis, Thrombosis, and Vascular Biology,

25 (2), 287–294.

Van der Worp, B., and Van Gijn J., 2007. Acute Ischemic Stroke. New England

Journal of Medicine, 357 (9), 572-579.

WHO, 2007. Public Health Principles Neurological Disorders.

WHO, 2014. Global Status Report on Noncommunicable Diseases 2014.

Yu, J.G., Zhou, R.R., and Cai, G.J., 2011. From Hypertension to Stroke:

Mechanisms and Potential Prevention Strategies. CNS Neuroscience &

Therapeutics, 17 (5), 577–584.

Zhao, Y., Yang, W., Tan, Z., Wang, W., Xiao, W., Zeng, J., and Xu, A,

2017. Clopidogrel Loading Dose Versus Maintenance Dose to Treat Patients

with Acute Ischaemic Stroke in China (CLASS-China): Results from A

Prospective Double-Blind Randomised Clinical Trial. Stroke and Vascular

Neurology, 2 (3), 118–123.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 36: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

21

Lampiran 1. Keterangan Kelaikan Etik

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 37: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

22

Lampiran 2. Surat Ijin Penelitian

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 38: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

23

Lampiran 3. Surat Keterangan Analisa Data

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 39: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

24

Lampiran 4. Perhitungan Sampel Minimal

Penjabaran perhitungan sampel dengan software Openepi Sample Size Calculators:

1. Kesalahan tipe 1 (α) menggunakan 5% = 0,05 sehingga interval

kepercayaan 100%-5% = 95% (Dahlan, 2014).

2. Kesalahan tipe 2 (β) menggunakan 20% sehingga power penelitian 100%-

20% = 80% (Dahlan, 2014).

3. Ratio of unexposed to exposed adalah 1,0 yang merupakan selisih proporsi

yang dianggap bermakna (Dahlan, 2014).

4. Odds Ratio (OR) menggunakan nilai 4, yang merupakan nilai OR dari

analisis kejadian perdarahan saluran cerna pada pasien yang menerima

warfarin dibandingkan dengan pasien yang menerima non-vitamin K

antagonist oral anticoagulants (NOACs) sebesar 4,13 (Cangemi et al.,

2017)

5. Percent unexposed with outcome menggunakan nilai 14, yang merupakan

angka kejadian perdarahan saluran cerna pada pasien yang menggunakan

warfarin (Hreinsson et al., 2013).

Gambar 1. Perhitungan Sampel Minimal

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 40: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

25

Lampiran 5. Instrumen Penelitian

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 41: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

26

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 42: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

27

Lampiran 6. Data Subjek Penelitian

No

Sampel Inisial

Jenis

Kelamin Usia

Onset

Stroke

Jenis

Antitrombotik

Komorbiditas

Hipertensi

Komorbiditas

Dislipidemia

Komorbiditas

Gangguan

Fungsi Hati

Komorbiditas

Diabetes

Melitus

1 J 2 1 2 4 1 1 2 2

2 SH 1 1 2 4 2 2 2 2

3 S 1 1 2 4 1 2 2 2

4 IT 1 1 2 4 2 1 2 1

5 C 2 1 1 4 2 2 2 2

6 MR 2 1 2 4 1 1 2 1

7 S 2 1 2 5 1 1 2 2

8 S 1 1 2 4 1 2 2 2

9 S 2 1 2 4 2 1 2 2

10 CS 1 1 2 5 1 1 2 1

11 H 1 1 2 5 2 1 2 2

12 Y 2 1 2 5 2 1 2 2

13 S 2 1 1 5 1 1 2 2

14 H 2 2 2 4 1 1 2 2

15 OSH 2 1 2 5 2 2 2 2

16 DP 1 1 2 5 2 1 2 2

17 RS 2 1 2 6 1 1 2 2

18 D 2 2 2 5 2 1 2 2

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 43: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

28

19 ZRC 2 1 2 5 2 1 2 1

20 NK 2 1 1 4 2 2 2 2

21 SH 1 1 2 5 1 2 2 2

22 W 1 1 1 6 1 2 2 1

23 S 2 1 2 6 1 1 2 2

24 S 1 1 2 4 1 2 2 2

25 MU 1 1 2 6 1 1 2 2

26 DH 1 1 2 4 2 1 2 1

27 AS 1 1 1 4 1 2 2 2

28 MLR 2 2 2 5 2 2 2 2

29 S 1 1 2 5 1 2 2 2

30 PS 1 1 2 6 2 2 2 1

31 PJ 1 1 1 5 1 1 2 2

32 DS 1 2 2 6 1 1 2 2

33 K 2 1 2 5 2 1 2 2

34 K 2 1 2 5 1 1 2 2

35 K 1 1 1 5 1 1 2 1

36 GPT 1 1 1 4 1 2 2 1

37 A 2 1 1 4 1 2 2 2

38 MS 1 1 2 5 1 2 2 2

39 S 1 1 1 4 1 2 2 2

40 S 2 1 2 1 1 1 2 2

41 SP 1 1 1 6 1 1 2 2

42 CK 2 1 1 1 1 2 2 2

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 44: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

29

43 S 1 1 1 7 2 1 2 1

44 OM 2 1 2 4 2 1 2 2

45 AH 1 1 2 5 1 1 2 2

46 LA 2 1 2 2 2 1 2 2

47 S 1 1 1 5 1 1 2 2

48 W 2 2 2 1 1 1 2 2

49 BH 1 2 2 5 2 1 2 2

50 T 2 1 1 5 1 2 2 1

51 K 1 1 2 6 2 2 2 2

52 N 2 2 2 5 2 2 2 2

53 S 1 1 2 4 2 2 2 2

54 JR 1 1 2 6 1 1 2 2

55 Y 1 1 1 5 1 2 2 2

56 M 2 1 2 5 1 1 2 1

57 I 1 1 1 6 1 1 2 1

58 HW 1 1 2 1 1 1 2 2

59 LS 2 1 1 5 2 1 2 2

60 SS 2 1 2 5 1 1 2 1

61 SA 2 1 2 4 2 1 2 1

62 CS 2 1 2 4 1 2 2 2

63 SU 2 1 2 5 1 1 2 2

64 S 2 1 2 2 2 1 2 2

65 S 1 1 1 4 2 2 2 2

66 S 1 1 1 4 1 2 2 2

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 45: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

30

67 WL 2 1 2 4 2 1 2 2

68 S 2 1 1 4 2 1 2 2

69 MS 2 1 2 4 1 1 2 1

70 W 1 1 2 5 2 1 2 2

71 MS 1 1 1 7 1 1 2 2

72 S 1 1 2 4 1 2 2 2

73 MK 2 1 2 1 1 2 2 2

74 K 2 1 2 4 1 2 2 1

75 S 2 1 2 4 1 1 2 2

76 BD 1 1 2 4 1 2 2 1

77 P 1 2 1 5 2 1 2 2

78 R 2 1 2 4 1 1 2 2

79 J 1 1 1 4 1 1 2 2

80 S 1 1 2 5 1 1 2 1

81 W 1 1 2 4 1 2 2 1

82 S 2 1 2 4 2 1 2 2

83 S 2 1 2 5 1 2 2 2

84 S 1 1 2 4 1 1 2 2

85 TTN 2 1 2 3 1 1 2 2

86 M 1 1 2 3 1 2 2 2

87 S 1 1 1 1 1 1 2 2

88 MW 1 1 2 1 1 1 2 2

89 R 1 1 2 4 1 2 2 2

90 S 1 1 2 4 1 1 2 2

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 46: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

31

91 RPS 1 1 1 1 2 1 2 2

92 AS 1 1 2 1 1 1 2 2

93 SKS 2 1 2 5 2 2 2 1

94 BJP 1 1 2 5 1 2 2 2

95 RN 1 1 2 5 1 1 2 2

96 SPS 1 1 2 5 1 1 2 2

No

Sampel Inisial

Komorbiditas

Riwayat

Perdarahan

Komorbiditas

Hipoalbuminemia

Obat Penyerta

Analgesik

Obat Penyerta

Antikonvulsan

Obat Penyerta

Antihiperlipidemia

Obat Penyerta

Antiaritmia

1 J 2 2 1 2 1 2

2 SH 2 2 1 2 2 2

3 S 2 2 2 2 2 1

4 IT 2 2 2 2 1 2

5 C 2 2 2 2 2 2

6 MR 2 2 2 2 1 2

7 S 2 2 1 2 1 2

8 S 2 2 2 2 2 2

9 S 2 1 2 2 1 2

10 CS 2 2 2 2 1 2

11 H 2 2 2 2 1 2

12 Y 2 2 1 2 1 1

13 S 2 2 2 2 1 2

14 H 2 2 1 2 1 2

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 47: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

32

15 OSH 2 2 2 1 2 2

16 DP 2 2 2 2 1 2

17 RS 2 2 2 2 1 2

18 D 2 2 2 2 1 2

19 ZRC 2 2 2 2 1 2

20 NK 2 1 2 2 2 1

21 SH 2 2 2 2 2 2

22 W 2 2 2 2 1 2

23 S 1 2 2 2 1 2

24 S 2 2 2 2 2 1

25 MU 2 2 2 2 1 1

26 DH 2 2 2 2 1 2

27 AS 2 2 2 2 2 1

28 MLR 2 2 2 1 2 2

29 S 2 2 2 1 2 2

30 PS 2 2 2 2 2 2

31 PJ 2 2 2 2 1 1

32 DS 2 2 2 2 1 2

33 K 2 2 2 2 1 2

34 K 2 2 2 2 1 1

35 K 2 2 2 1 1 2

36 GPT 2 1 2 2 2 2

37 A 2 2 2 2 2 2

38 MS 2 2 2 2 2 2

39 S 2 2 2 2 2 2

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 48: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

33

40 S 2 2 2 2 1 1

41 SP 2 2 2 2 1 1

42 CK 2 2 2 2 1 1

43 S 2 2 2 2 2 2

44 OM 2 2 2 1 1 1

45 AH 2 2 2 2 1 2

46 LA 2 2 2 2 1 2

47 S 2 2 2 1 1 2

48 W 2 2 2 2 1 1

49 BH 2 2 1 2 1 2

50 T 2 2 2 2 2 2

51 K 2 2 2 2 2 2

52 N 2 2 2 2 2 2

53 S 2 2 2 2 2 2

54 JR 2 1 2 2 1 2

55 Y 2 2 2 2 2 1

56 M 2 2 2 2 1 2

57 I 2 2 2 2 1 1

58 HW 2 2 2 2 1 2

59 LS 2 2 2 2 1 2

60 SS 2 2 2 2 1 2

61 SA 2 2 2 1 1 2

62 CS 2 2 2 2 2 1

63 SU 2 2 2 2 1 2

64 S 2 2 2 2 1 2

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 49: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

34

65 S 2 2 2 2 2 1

66 S 2 2 2 2 2 1

67 WL 2 2 2 2 1 2

68 S 2 2 2 2 1 2

69 MS 2 2 2 2 1 2

70 W 2 2 2 2 1 2

71 MS 2 2 2 2 2 2

72 S 2 2 2 2 2 1

73 MK 2 2 2 2 2 1

74 K 2 1 2 2 1 2

75 S 2 2 2 2 1 2

76 BD 2 2 2 2 1 1

77 P 2 2 2 2 1 2

78 R 2 2 2 2 1 2

79 J 2 2 2 2 1 2

80 S 2 2 2 1 1 2

81 W 2 2 2 2 2 2

82 S 2 2 2 2 1 1

83 S 2 2 2 2 2 1

84 S 2 2 2 2 1 2

85 TTN 2 2 2 2 1 2

86 M 2 2 1 2 2 2

87 S 2 2 2 2 1 2

88 MW 2 2 2 2 2 1

89 R 2 2 2 2 1 1

90 S 2 2 2 2 1 2

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 50: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

35

91 RPS 2 2 2 2 1 2

92 AS 2 2 2 2 1 2

93 SKS 2 2 2 1 2 2

94 BJP 2 2 1 2 2 2

95 RN 2 2 2 2 1 2

96 SPS 2 2 2 2 1 1

No

Sampel Inisial

Obat

Penyerta

Antidepresan

Obat Penyerta

Antibiotik

Obat

Penyerta

Antifungi

Obat Penyerta

Antiepileptik

Obat Penyerta

Allopurinol

Obat

Penyerta PPI

Obat

Penyerta

Vitamin C

1 J 2 2 2 2 2 2 2

2 SH 2 2 2 2 2 2 2

3 S 2 2 2 2 2 2 2

4 IT 2 2 2 1 2 2 2

5 C 2 2 2 2 2 2 2

6 MR 2 2 2 2 2 2 2

7 S 2 2 2 2 2 2 2

8 S 2 2 2 2 2 2 2

9 S 2 2 2 2 2 2 2

10 CS 2 2 2 2 2 2 2

11 H 2 2 2 2 2 1 2

12 Y 2 2 2 2 2 2 2

13 S 2 2 2 2 2 2 2

14 H 2 2 2 2 2 2 2

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 51: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

36

15 OSH 1 2 2 1 2 2 2

16 DP 2 2 2 2 2 2 2

19 ZRC 2 2 2 2 2 2 2

20 NK 2 2 2 2 2 2 2

21 SH 2 2 2 2 2 2 2

22 W 2 2 2 2 2 2 2

23 S 2 2 2 2 2 2 2

24 S 2 2 2 2 2 2 2

25 MU 2 2 2 2 2 2 2

26 DH 2 2 2 2 2 2 2

27 AS 2 2 2 2 2 1 2

28 MLR 2 2 2 2 2 2 2

29 S 2 2 2 2 2 2 2

30 PS 2 2 2 2 2 2 2

31 PJ 2 2 2 2 2 2 2

32 DS 2 2 2 2 2 2 2

33 K 2 2 2 2 2 2 2

34 K 2 2 2 2 2 1 2

35 K 2 2 2 2 2 2 2

36 GPT 2 2 2 2 2 2 2

37 A 2 2 2 2 2 2 2

38 MS 2 2 2 2 2 2 2

39 S 2 2 2 2 2 2 2

40 S 2 2 2 2 2 2 2

41 SP 2 2 2 2 2 2 2

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 52: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

37

42 CK 2 2 2 2 2 2 2

43 S 2 2 2 2 2 2 2

45 AH 2 2 2 1 2 2 2

46 LA 2 2 2 2 2 2 2

47 S 2 2 2 2 2 2 2

48 W 2 2 2 2 2 2 2

49 BH 2 2 2 2 2 2 2

50 T 2 2 2 2 2 2 2

51 K 2 2 2 2 2 2 2

52 N 2 2 2 2 2 2 2

53 S 2 2 2 2 2 2 2

54 JR 2 2 2 2 2 1 2

55 Y 2 2 2 2 2 2 1

56 M 2 2 2 2 2 2 2

57 I 2 2 2 2 2 2 2

58 HW 2 2 2 2 2 2 2

59 LS 2 2 2 1 2 2 2

60 SS 2 2 2 2 2 2 2

61 SA 2 2 2 1 2 2 2

62 CS 2 2 2 2 2 2 2

63 SU 2 2 2 2 2 2 2

64 S 2 2 2 2 2 2 2

65 S 2 1 2 2 2 2 2

66 S 2 2 2 2 2 2 2

67 WL 2 2 2 1 2 2 2

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 53: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

38

68 S 2 2 2 1 2 2 2

69 MS 2 2 2 2 2 2 2

70 W 2 2 2 2 2 1 2

71 MS 2 2 2 2 2 2 2

72 S 2 1 2 2 2 2 2

73 MK 2 2 2 2 2 2 2

74 K 2 2 2 2 2 2 2

75 S 2 2 2 2 2 2 2

76 BD 2 2 2 2 2 2 2

77 P 2 2 2 2 1 2 2

78 R 2 2 2 2 2 2 2

79 J 2 2 2 2 2 2 2

80 S 1 2 2 2 2 2 2

81 W 2 2 2 2 2 2 2

82 S 2 2 2 1 2 2 2

83 S 2 2 2 2 2 2 2

84 S 2 2 2 1 2 2 2

85 TTN 2 2 2 1 2 2 2

86 M 2 2 2 2 2 2 2

87 S 2 2 2 2 2 2 2

88 MW 2 2 2 2 2 1 2

89 R 2 2 2 2 2 2 2

90 S 2 2 1 2 2 1 2

91 RPS 2 1 2 2 2 2 2

92 AS 2 2 2 2 2 2 2

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 54: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

39

93 SKS 2 2 2 1 2 2 2

94 BJP 1 2 2 1 2 2 2

95 RN 2 2 2 2 2 2 2

96 SPS 2 2 2 2 2 2 2

No

Sampel Inisial

Obat

Penyerta

Simetidin

Obat Penyerta

Kortikosteroid

oral

Risiko

Perdarahan

Kejadian

Perdarahan

Saluran Cerna

1 J 2 2 1 2

2 SH 2 2 3 1

3 S 2 2 1 1

4 IT 2 2 1 2

5 C 2 2 1 2

6 MR 2 2 1 2

7 S 2 2 3 2

8 S 2 2 1 2

9 S 2 2 3 2

10 CS 2 2 3 2

11 H 2 2 1 2

12 Y 2 2 1 2

13 S 2 2 2 2

14 H 2 2 1 2

15 OSH 2 2 1 2

16 DP 2 2 1 2

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 55: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

40

17 RS 2 2 1 2

18 D 2 2 1 2

19 ZRC 2 2 1 2

20 NK 2 2 1 2

21 SH 2 2 1 2

22 W 2 2 1 2

23 S 2 2 2 2

24 S 2 2 1 1

25 MU 2 2 1 2

26 DH 2 2 1 2

27 AS 2 2 1 2

28 MLR 2 2 1 2

29 S 2 2 1 2

30 PS 2 2 1 2

31 PJ 2 2 1 2

32 DS 2 2 1 2

33 K 2 2 1 2

34 K 2 2 1 2

35 K 2 2 1 2

36 GPT 2 2 1 2

37 A 2 2 1 2

38 MS 2 2 1 2

39 S 2 2 1 2

40 S 2 2 1 2

41 SP 2 2 1 2

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 56: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

41

42 CK 2 2 1 2

43 S 2 2 1 2

44 OM 2 2 1 2

45 AH 2 2 1 2

46 LA 2 2 1 2

47 S 2 2 1 2

48 W 2 2 1 2

49 BH 2 2 1 2

50 T 2 2 1 1

51 K 2 2 3 2

52 N 2 2 1 2

53 S 2 2 3 2

54 JR 2 2 3 2

55 Y 2 2 1 1

56 M 2 2 1 2

57 I 2 2 1 2

58 HW 2 2 1 2

59 LS 2 2 1 2

60 SS 2 2 1 2

61 SA 2 2 1 2

62 CS 2 2 3 2

63 SU 2 2 1 2

64 S 2 2 1 2

65 S 2 2 1 2

66 S 2 2 1 2

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 57: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

42

67 WL 2 2 1 2

68 S 2 2 1 2

69 MS 2 2 3 2

70 W 2 2 1 2

71 MS 2 2 1 1

72 S 2 2 3 2

73 MK 2 2 1 2

74 K 2 2 2 2

75 S 2 2 1 2

76 BD 2 2 1 2

77 P 2 2 1 2

78 R 2 2 1 2

79 J 2 2 1 2

80 S 2 2 1 2

81 W 2 2 1 2

82 S 2 2 1 2

83 S 2 2 1 2

84 S 2 2 1 2

85 TTN 2 2 1 2

86 M 2 2 1 2

87 S 2 2 1 2

88 MW 2 2 2 2

89 R 2 2 1 1

90 S 2 2 2 1

91 RPS 2 2 1 2

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 58: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

43

92 AS 2 2 1 2

93 SKS 2 2 1 2

94 BJP 2 2 1 2

95 RN 2 2 1 2

96 SPS 2 2 1 2

Keterangan Koding

Variabel 1 2 3 4 5 6 7

Jenis Kelamin Laki-laki Perempuan

Usia > 60 tahun < 60 tahun

Onset Stroke > 24 jam < 24 jam

Jenis Antitrombotik Warfarin Dabigatran Rivaroxaban Clopidogrel Aspirin Aspirin+Clopidogrel Cilostazol

Komorbiditas Hipertensi Ya Tidak

Komorbiditas Dislipidemia Ya Tidak

Komorbiditas Gangguan Fungsi Hati Ya Tidak

Komorbiditas Diabetes Melitus Ya Tidak

Komorbiditas Riwayat Perdarahan Ya Tidak

Komorbiditas Hipoalbuminemia Ya Tidak

Obat Penyerta Analgesik Ya Tidak

Obat Penyerta Antikonvulsan Ya Tidak

Obat Penyerta Antihiperlipidemia Ya Tidak

Obat Penyerta Antiaritmia Ya Tidak

Obat Penyerta Antidepresan Ya Tidak

Obat Penyerta Antibiotik Ya Tidak

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 59: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

44

Obat Penyerta Antifungi Ya Tidak

Obat Penyerta Antiepileptik Ya Tidak

Obat Penyerta Allopurinol Ya Tidak

Obat Penyerta PPI Ya Tidak

Obat Penyerta Vitamin C Ya Tidak

Obat Penyerta Simetidin Ya Tidak

Obat Penyerta Kortikosteroid oral Ya Tidak

Risiko Perdarahan Rendah Sedang Tinggi

Kejadian Perdarahan Saluran Cerna Ya Tidak

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 60: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

45

Lampiran 7. Hasil Analisis Statistik

Frequency Table

Jenis Kelamin

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid Laki-laki 53 55.2 55.2 55.2

Perempuan 43 44.8 44.8 100.0

Total 96 100.0 100.0

Usia

Frequency Percent Valid Percent

Cumulative Percent

Valid > 60 tahun 88 91.7 91.7 91.7

< 60 tahun 8 8.3 8.3 100.0

Total 96 100.0 100.0

Onset Stroke

Frequency Percent Valid Percent

Cumulative Percent

Valid > 24 jam 26 27.1 27.1 27.1

< 24 jam 70 72.9 72.9 100.0

Total 96 100.0 100.0

Komorbiditas Hipertensi

Frequency Percent Valid Percent

Cumulative Percent

Valid Ya 63 65.6 65.6 65.6

Tidak 33 34.4 34.4 100.0

Total 96 100.0 100.0

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 61: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

46

Jenis Antitrombotik

Frequency Percent Valid Percent

Cumulative Percent

Valid Warfarin 10 10.4 10.4 10.4

Dabigatran 2 2.1 2.1 12.5

Rivaroxaban 2 2.1 2.1 14.6

Clopidogrel 36 37.5 37.5 52.1

Aspirin 34 35.4 35.4 87.5

Aspirin dan Clopidogrel 10 10.4 10.4 97.9

Cilostazol 2 2.1 2.1 100.0

Total 96 100.0 100.0

Komorbiditas Dislipidemia

Frequency Percent Valid Percent

Cumulative Percent

Valid Ya 60 62.5 62.5 62.5

Tidak 36 37.5 37.5 100.0

Total 96 100.0 100.0

Komorbiditas Gangguan Fungsi Hati

Frequency Percent Valid Percent

Cumulative Percent

Valid Tidak 96 100.0 100.0 100.0

Komorbiditas Diabetes Melitus

Frequency Percent Valid Percent

Cumulative Percent

Valid Ya 21 21.9 21.9 21.9

Tidak 75 78.1 78.1 100.0

Total 96 100.0 100.0

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 62: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

47

Komorbiditas Riwayat Perdarahan

Frequency Percent Valid Percent

Cumulative Percent

Valid Ya 1 1.0 1.0 1.0

Tidak 95 99.0 99.0 100.0

Total 96 100.0 100.0

Komorbiditas Hipoalbuminemia

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid Ya 5 5.2 5.2 5.2

Tidak 91 94.8 94.8 100.0

Total 96 100.0 100.0

Obat Penyerta Analgesik

Frequency Percent Valid Percent

Cumulative Percent

Valid Ya 8 8.3 8.3 8.3

Tidak 88 91.7 91.7 100.0

Total 96 100.0 100.0

Obat Penyerta Antikonvulsan

Frequency Percent Valid Percent

Cumulative Percent

Valid Ya 9 9.4 9.4 9.4

Tidak 87 90.6 90.6 100.0

Total 96 100.0 100.0

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 63: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

48

Obat Penyerta Antihiperlipidemia

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid Ya 62 64.6 64.6 64.6

Tidak 34 35.4 35.4 100.0

Total 96 100.0 100.0

Obat Penyerta Antiaritmia

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid Ya 26 27.1 27.1 27.1

Tidak 70 72.9 72.9 100.0

Total 96 100.0 100.0

Obat Penyerta Antidepresan

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid Ya 3 3.1 3.1 3.1

Tidak 93 96.9 96.9 100.0

Total 96 100.0 100.0

Obat Penyerta Antibiotik

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid Ya 3 3.1 3.1 3.1

Tidak 93 96.9 96.9 100.0

Total 96 100.0 100.0

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 64: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

49

Obat Penyerta Antifungi

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid Ya 1 1.0 1.0 1.0

Tidak 95 99.0 99.0 100.0

Total 96 100.0 100.0

Obat Penyerta Antiepileptik

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid Ya 12 12.5 12.5 12.5

Tidak 84 87.5 87.5 100.0

Total 96 100.0 100.0

Obat Penyerta Allopurinol

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid Ya 1 1.0 1.0 1.0

Tidak 95 99.0 99.0 100.0

Total 96 100.0 100.0

Obat Penyerta PPI

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid Ya 7 7.3 7.3 7.3

Tidak 89 92.7 92.7 100.0

Total 96 100.0 100.0

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 65: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

50

Obat Penyerta Vitamin C

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid Ya 1 1.0 1.0 1.0

Tidak 95 99.0 99.0 100.0

Total 96 100.0 100.0

Obat Penyerta Simetidin

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid Tidak 96 100.0 100.0 100.0

Obat Penyerta Kortikosteroid Oral

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid Tidak 96 100.0 100.0 100.0

Risiko Perdarahan

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid Rendah 81 84.4 84.4 84.4

Sedang 5 5.2 5.2 89.6

Tinggi 10 10.4 10.4 100.0

Total 96 100.0 100.0

Kejadian Perdarahan

Frequency Percent Valid Percent Cumulative Percent

Valid Ya 8 8.3 8.3 8.3

Tidak 88 91.7 91.7 100.0

Total 96 100.0 100.0

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 66: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

51

Crosstab

Jenis Kelamin * Kejadian Perdarahan

Crosstab

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Jenis Kelamin Laki-laki Count 7 46 53

% within Kejadian Perdarahan

87.5% 52.3% 55.2%

Perempuan Count 1 42 43

% within Kejadian Perdarahan

12.5% 47.7% 44.8%

Total Count 8 88 96

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 100.0% 100.0%

Chi-Square Testsd

Value df

Asymp. Sig. (2-sided)

Exact Sig. (2-sided)

Pearson Chi-Square 3.680a 1 .055 .071

Continuity Correctionb 2.393 1 .122

Likelihood Ratio 4.200 1 .040 .071

Fisher's Exact Test .071

Linear-by-Linear Association 3.642c 1 .056 .071

N of Valid Cases 96

a. 2 cells (50,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is 3,58.

b. Computed only for a 2x2 table

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 67: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

52

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

Odds Ratio for Jenis Kelamin (Laki-laki / Perempuan)

6.391 .755 54.140

For cohort Kejadian Perdarahan = Ya 5.679 .727 44.395

For cohort Kejadian Perdarahan = Tidak

.889 .792 .997

N of Valid Cases 96

Usia * Kejadian Perdarahan

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Usia > 60 tahun Count 8 80 88

% within Usia 9.1% 90.9% 100.0%

< 60 tahun Count 0 8 8

% within Usia .0% 100.0% 100.0%

Total Count 8 88 96

% within Usia 8.3% 91.7% 100.0%

Chi-Square Testsd

Value df

Asymp. Sig. (2-sided)

Exact Sig. (2-sided)

Pearson Chi-Square .793a 1 .373 .617

Continuity Correctionb .050 1 .824

Likelihood Ratio 1.457 1 .227 .617

Fisher's Exact Test 1.000

Linear-by-Linear Association .785c 1 .376 .617

N of Valid Cases 96

a. 1 cells (25,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is ,67.

b. Computed only for a 2x2 table

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 68: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

53

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

For cohort Kejadian Perdarahan = Tidak

.909 .851 .971

N of Valid Cases 96

Onset Stroke * Kejadian Perdarahan

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Onset Stroke > 24 jam Count 3 23 26

% within Onset Stroke 11.5% 88.5% 100.0%

< 24 jam Count 5 65 70

% within Onset Stroke 7.1% 92.9% 100.0%

Total Count 8 88 96

% within Onset Stroke 8.3% 91.7% 100.0%

Chi-Square Testsd

Value df

Asymp. Sig. (2-sided)

Exact Sig. (2-sided)

Pearson Chi-Square .480a 1 .489 .679

Continuity Correctionb .077 1 .782

Likelihood Ratio .451 1 .502 .679

Fisher's Exact Test .679

Linear-by-Linear Association .475c 1 .491 .679

N of Valid Cases 96

a. 1 cells (25,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is 2,17.

b. Computed only for a 2x2 table

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 69: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

54

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

Odds Ratio for Onset Stroke (> 24 jam / < 24 jam)

1.696 .375 7.663

For cohort Kejadian Perdarahan = Ya 1.615 .415 6.286

For cohort Kejadian Perdarahan = Tidak

.953 .817 1.110

N of Valid Cases 96

Jenis Antitrombotik * Kejadian Perdarahan

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Jenis Antitrombotik Warfarin Count 0 10 10

% within Jenis Antitrombotik

.0% 100.0% 100.0%

Cilostazol Count 1 1 2

% within Jenis Antitrombotik

50.0% 50.0% 100.0%

Total Count 1 11 12

% within Jenis Antitrombotik

8.3% 91.7% 100.0%

Chi-Square Testsd

Value df

Asymp. Sig. (2-sided)

Exact Sig. (2-sided)

Pearson Chi-Square 5.455a 1 .020 .167

Continuity Correctionb .873 1 .350

Likelihood Ratio 4.111 1 .043 .167

Fisher's Exact Test .167

Linear-by-Linear Association 5.000c 1 .025 .167

N of Valid Cases 12

a. 3 cells (75,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is ,17.

b. Computed only for a 2x2 table

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 70: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

55

Jenis Antitrombotik * Kejadian Perdarahan

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Jenis Antitrombotik Dabigatran Count 0 2 2

% within Jenis Antitrombotik

.0% 100.0% 100.0%

Cilostazol Count 1 1 2

% within Jenis Antitrombotik

50.0% 50.0% 100.0%

Total Count 1 3 4

% within Jenis Antitrombotik

25.0% 75.0% 100.0%

Chi-Square Testsd

Value df

Asymp. Sig. (2-sided)

Exact Sig. (2-sided)

Pearson Chi-Square 1.333a 1 .248 1.000

Continuity Correctionb .000 1 1.000

Likelihood Ratio 1.726 1 .189 1.000

Fisher's Exact Test 1.000

Linear-by-Linear Association 1.000c 1 .317 1.000

N of Valid Cases 4

a. 4 cells (100,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is ,50.

b. Computed only for a 2x2 table

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

For cohort Kejadian Perdarahan = Tidak

2.000 .500 7.997

N of Valid Cases 12

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 71: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

56

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

For cohort Kejadian Perdarahan = Tidak

2.000 .500 7.997

N of Valid Cases 4

Jenis Antitrombotik * Kejadian Perdarahan

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Jenis Antitrombotik Rivaroxaban Count 0 2 2

% within Jenis Antitrombotik

.0% 100.0% 100.0%

Cilostazol Count 1 1 2

% within Jenis Antitrombotik

50.0% 50.0% 100.0%

Total Count 1 3 4

% within Jenis Antitrombotik

25.0% 75.0% 100.0%

Chi-Square Testsd

Value df

Asymp. Sig. (2-sided)

Exact Sig. (2-sided)

Pearson Chi-Square 1.333a 1 .248 1.000

Continuity Correctionb .000 1 1.000

Likelihood Ratio 1.726 1 .189 1.000

Fisher's Exact Test 1.000

Linear-by-Linear Association 1.000c 1 .317 1.000

N of Valid Cases 4

a. 4 cells (100,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is ,50.

b. Computed only for a 2x2 table

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 72: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

57

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

For cohort Kejadian Perdarahan = Tidak

2.000 .500 7.997

N of Valid Cases 4

Jenis Antitrombotik * Kejadian Perdarahan

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Jenis Antitrombotik Clopidogrel Count 5 31 36

% within Jenis Antitrombotik

13.9% 86.1% 100.0%

Cilostazol Count 1 1 2

% within Jenis Antitrombotik

50.0% 50.0% 100.0%

Total Count 6 32 38

% within Jenis Antitrombotik

15.8% 84.2% 100.0%

Chi-Square Testsd

Value df

Asymp. Sig. (2-sided)

Exact Sig. (2-sided)

Pearson Chi-Square 1.858a 1 .173 .294

Continuity Correctionb .135 1 .714

Likelihood Ratio 1.364 1 .243 .294

Fisher's Exact Test .294

Linear-by-Linear Association 1.809c 1 .179 .294

N of Valid Cases 38

a. 2 cells (50,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is ,32.

b. Computed only for a 2x2 table

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 73: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

58

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

Odds Ratio for Jenis Antitrombotik (Clopidogrel / Cilostazol)

.161 .009 3.016

For cohort Kejadian Perdarahan = Ya .278 .056 1.385

For cohort Kejadian Perdarahan = Tidak

1.722 .428 6.929

N of Valid Cases 38

Jenis Antitrombotik * Kejadian Perdarahan

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Jenis Antitrombotik Aspirin Count 2 32 34

% within Jenis Antitrombotik

5.9% 94.1% 100.0%

Cilostazol Count 1 1 2

% within Jenis Antitrombotik

50.0% 50.0% 100.0%

Total Count 3 33 36

% within Jenis Antitrombotik

8.3% 91.7% 100.0%

Chi-Square Testsd

Value df

Asymp. Sig. (2-sided)

Exact Sig. (2-sided)

Pearson Chi-Square 4.813a 1 .028 .162

Continuity Correctionb .770 1 .380

Likelihood Ratio 2.667 1 .102 .162

Fisher's Exact Test .162

Linear-by-Linear Association 4.679c 1 .031 .162

N of Valid Cases 36

a. 3 cells (75,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is ,17.

b. Computed only for a 2x2 table

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 74: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

59

Jenis Antitrombotik * Kejadian Perdarahan

Kejadian Perdarahan

Ya Tidak

Jenis Antitrombotik Aspirin dan Clopidogrel Count 0 10

% within Jenis Antitrombotik

.0% 100.0%

Cilostazol Count 1 1

% within Jenis Antitrombotik

50.0% 50.0%

Total Count 1 11

% within Jenis Antitrombotik

8.3% 91.7%

Jenis Antitrombotik * Kejadian Perdarahan Crosstabulation

Total

Jenis Antitrombotik Aspirin dan Clopidogrel Count 10

% within Jenis Antitrombotik 100.0%

Cilostazol Count 2

% within Jenis Antitrombotik 100.0%

Total Count 12

% within Jenis Antitrombotik 100.0%

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

Odds Ratio for Jenis Antitrombotik (Aspirin / Cilostazol)

.063 .003 1.413

For cohort Kejadian Perdarahan = Ya .118 .017 .811

For cohort Kejadian Perdarahan = Tidak

1.882 .470 7.546

N of Valid Cases 36

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 75: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

60

Chi-Square Testsd

Value df

Asymp. Sig. (2-sided)

Exact Sig. (2-sided)

Pearson Chi-Square 5.455a 1 .020 .167

Continuity Correctionb .873 1 .350

Likelihood Ratio 4.111 1 .043 .167

Fisher's Exact Test .167

Linear-by-Linear Association 5.000c 1 .025 .167

N of Valid Cases 12

a. 3 cells (75,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is ,17.

b. Computed only for a 2x2 table

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

For cohort Kejadian Perdarahan = Tidak

2.000 .500 7.997

N of Valid Cases 12

Komorbiditas Hipertensi * Kejadian Perdarahan

Crosstab

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Komorbiditas Hipertensi Ya Count 7 56 63

% within Kejadian Perdarahan

87.5% 63.6% 65.6%

Tidak Count 1 32 33

% within Kejadian Perdarahan

12.5% 36.4% 34.4%

Total Count 8 88 96

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 100.0% 100.0%

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 76: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

61

Chi-Square Testsd

Value df

Asymp. Sig. (2-sided)

Exact Sig. (2-sided)

Pearson Chi-Square 1.851a 1 .174 .256

Continuity Correctionb .945 1 .331

Likelihood Ratio 2.157 1 .142 .256

Fisher's Exact Test .256

Linear-by-Linear Association 1.832c 1 .176 .256

N of Valid Cases 96

a. 1 cells (25,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is 2,75.

b. Computed only for a 2x2 table

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

Odds Ratio for Komorbiditas Hipertensi (Ya / Tidak)

4.000 .471 33.992

For cohort Kejadian Perdarahan = Ya 3.667 .471 28.554

For cohort Kejadian Perdarahan = Tidak

.917 .824 1.019

N of Valid Cases 96

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 77: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

62

Komorbiditas Dislipidemia * Kejadian Perdarahan

Crosstab

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Komorbiditas Dislipidemia Ya Count 2 58 60

% within Kejadian Perdarahan

25.0% 65.9% 62.5%

Tidak Count 6 30 36

% within Kejadian Perdarahan

75.0% 34.1% 37.5%

Total Count 8 88 96

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 100.0% 100.0%

Chi-Square Testsd

Value df

Asymp. Sig. (2-sided)

Exact Sig. (2-sided)

Pearson Chi-Square 5.236a 1 .022 .049

Continuity Correctionb 3.636 1 .057

Likelihood Ratio 5.095 1 .024 .049

Fisher's Exact Test .049

Linear-by-Linear Association 5.182c 1 .023 .049

N of Valid Cases 96

a. 1 cells (25,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is 3,00.

b. Computed only for a 2x2 table

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 78: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

63

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

Odds Ratio for Komorbiditas Dislipidemia (Ya / Tidak)

.172 .033 .907

For cohort Kejadian Perdarahan = Ya .200 .043 .939

For cohort Kejadian Perdarahan = Tidak

1.160 .995 1.352

N of Valid Cases 96

Komorbiditas Gangguan Fungsi Hati * Kejadian Perdarahan

Crosstab

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Komorbiditas Gangguan Fungsi Hati

Tidak Count 8 88 96

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 100.0% 100.0%

Total Count 8 88 96

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 100.0% 100.0%

Chi-Square Tests

Value

Pearson Chi-Square .a

N of Valid Cases 96

a. No statistics are computed because Komorbiditas Gangguan Fungsi Hati is a constant.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 79: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

64

Komorbiditas Diabetes Melitus * Kejadian Perdarahan

Crosstab

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Komorbiditas Diabetes Melitus

Ya Count 1 20 21

% within Kejadian Perdarahan

12.5% 22.7% 21.9%

Tidak Count 7 68 75

% within Kejadian Perdarahan

87.5% 77.3% 78.1%

Total Count 8 88 96

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 100.0% 100.0%

Chi-Square Testsd

Value df

Asymp. Sig. (2-sided)

Exact Sig. (2-sided)

Pearson Chi-Square .449a 1 .503 .681

Continuity Correctionb .050 1 .823

Likelihood Ratio .504 1 .478 .681

Fisher's Exact Test .681

Linear-by-Linear Association .444c 1 .505 .681

N of Valid Cases 96

a. 1 cells (25,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is 1,75.

b. Computed only for a 2x2 table

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 80: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

65

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

Odds Ratio for Komorbiditas Diabetes Melitus (Ya / Tidak)

.486 .056 4.186

For cohort Kejadian Perdarahan = Ya .510 .066 3.918

For cohort Kejadian Perdarahan = Tidak

1.050 .932 1.184

N of Valid Cases 96

Komorbiditas Riwayat Perdarahan * Kejadian Perdarahan

Crosstab

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Komorbiditas Riwayat Perdarahan

Ya Count 0 1 1

% within Kejadian Perdarahan

.0% 1.1% 1.0%

Tidak Count 8 87 95

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 98.9% 99.0%

Total Count 8 88 96

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 100.0% 100.0%

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 81: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

66

Chi-Square Testsd

Value df

Asymp. Sig. (2-sided)

Exact Sig. (2-sided)

Exact Sig. (1-sided)

Pearson Chi-Square .092a 1 .762 1.000 .917

Continuity Correctionb .000 1 1.000

Likelihood Ratio .175 1 .676 1.000 .917

Fisher's Exact Test 1.000 .917

Linear-by-Linear Association

.091 1 .763 .c .c

N of Valid Cases 96

a. 2 cells (50,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is ,08.

b. Computed only for a 2x2 table

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

For cohort Kejadian Perdarahan = Tidak

1.092 1.027 1.161

N of Valid Cases 96

Komorbiditas Hipoalbuminemia * Kejadian Perdarahan

Crosstab

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Komorbiditas Hipoalbuminemia

Ya Count 0 5 5

% within Kejadian Perdarahan

.0% 5.7% 5.2%

Tidak Count 8 83 91

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 94.3% 94.8%

Total Count 8 88 96

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 100.0% 100.0%

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 82: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

67

Chi-Square Testsd

Value df

Asymp. Sig. (2-sided)

Exact Sig. (2-sided)

Pearson Chi-Square .480a 1 .489 1.000

Continuity Correctionb .000 1 1.000

Likelihood Ratio .895 1 .344 .695

Fisher's Exact Test 1.000

Linear-by-Linear Association .475c 1 .491 1.000

N of Valid Cases 96

a. 2 cells (50,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is ,42.

b. Computed only for a 2x2 table

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

For cohort Kejadian Perdarahan = Tidak

1.096 1.029 1.169

N of Valid Cases 96

Obat Penyerta Analgesik * Kejadian Perdarahan

Crosstab

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Obat Penyerta Analgesik Ya Count 1 7 8

% within Kejadian Perdarahan

12.5% 8.0% 8.3%

Tidak Count 7 81 88

% within Kejadian Perdarahan

87.5% 92.0% 91.7%

Total Count 8 88 96

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 100.0% 100.0%

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 83: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

68

Chi-Square Testsd

Value df

Asymp. Sig. (2-sided)

Exact Sig. (2-sided)

Pearson Chi-Square .198a 1 .656 1.000

Continuity Correctionb .000 1 1.000

Likelihood Ratio .176 1 .674 1.000

Fisher's Exact Test .515

Linear-by-Linear Association .196c 1 .658 1.000

N of Valid Cases 96

a. 1 cells (25,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is ,67.

b. Computed only for a 2x2 table

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

Odds Ratio for Obat Penyerta Analgesik (Ya / Tidak)

1.653 .177 15.420

For cohort Kejadian Perdarahan = Ya 1.571 .220 11.227

For cohort Kejadian Perdarahan = Tidak

.951 .726 1.244

N of Valid Cases 96

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 84: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

69

Obat Penyerta Antikonvulsan * Kejadian Perdarahan

Crosstab

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Obat Penyerta Antikonvulsan

Ya Count 0 9 9

% within Kejadian Perdarahan

.0% 10.2% 9.4%

Tidak Count 8 79 87

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 89.8% 90.6%

Total Count 8 88 96

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 100.0% 100.0%

Chi-Square Testsd

Value df

Asymp. Sig. (2-sided)

Exact Sig. (2-sided)

Pearson Chi-Square .903a 1 .342 .603

Continuity Correctionb .100 1 .751

Likelihood Ratio 1.648 1 .199 .603

Fisher's Exact Test 1.000

Linear-by-Linear Association .893c 1 .345 .603

N of Valid Cases 96

a. 1 cells (25,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is ,75.

b. Computed only for a 2x2 table

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

For cohort Kejadian Perdarahan = Tidak

1.101 1.030 1.177

N of Valid Cases 96

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 85: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

70

Obat Penyerta Antihiperlipidemia * Kejadian Perdarahan

Crosstab

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Obat Penyerta Antihiperlipidemia

Ya Count 2 60 62

% within Kejadian Perdarahan

25.0% 68.2% 64.6%

Tidak Count 6 28 34

% within Kejadian Perdarahan

75.0% 31.8% 35.4%

Total Count 8 88 96

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 100.0% 100.0%

Chi-Square Testsd

Value df

Asymp. Sig. (2-sided)

Exact Sig. (2-sided)

Pearson Chi-Square 5.978a 1 .014 .022

Continuity Correctionb 4.239 1 .039

Likelihood Ratio 5.714 1 .017 .047

Fisher's Exact Test .022

Linear-by-Linear Association 5.916c 1 .015 .022

N of Valid Cases 96

a. 1 cells (25,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is 2,83.

b. Computed only for a 2x2 table

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 86: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

71

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

Odds Ratio for Obat Penyerta Antihiperlipidemia (Ya / Tidak)

.156 .030 .820

For cohort Kejadian Perdarahan = Ya .183 .039 .857

For cohort Kejadian Perdarahan = Tidak

1.175 .999 1.382

N of Valid Cases 96

Obat Penyerta Antiaritmia * Kejadian Perdarahan

Crosstab

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Obat Penyerta Antiaritmia

Ya Count 4 22 26

% within Kejadian Perdarahan

50.0% 25.0% 27.1%

Tidak Count 4 66 70

% within Kejadian Perdarahan

50.0% 75.0% 72.9%

Total Count 8 88 96

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 100.0% 100.0%

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 87: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

72

Chi-Square Testsd

Value df

Asymp. Sig. (2-sided)

Exact Sig. (2-sided)

Pearson Chi-Square 2.321a 1 .128 .206

Continuity Correctionb 1.228 1 .268

Likelihood Ratio 2.083 1 .149 .206

Fisher's Exact Test .206

Linear-by-Linear Association 2.297c 1 .130 .206

N of Valid Cases 96

a. 1 cells (25,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is 2,17.

b. Computed only for a 2x2 table

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

Odds Ratio for Obat Penyerta Antiaritmia (Ya / Tidak)

3.000 .692 13.015

For cohort Kejadian Perdarahan = Ya 2.692 .726 9.986

For cohort Kejadian Perdarahan = Tidak

.897 .754 1.068

N of Valid Cases 96

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 88: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

73

Obat Penyerta Antidepresan * Kejadian Perdarahan

Crosstab

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Obat Penyerta Antidepresan

Ya Count 0 3 3

% within Kejadian Perdarahan

.0% 3.4% 3.1%

Tidak Count 8 85 93

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 96.6% 96.9%

Total Count 8 88 96

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 100.0% 100.0%

Chi-Square Testsd

Value df

Asymp. Sig. (2-sided)

Exact Sig. (2-sided)

Pearson Chi-Square .282a 1 .596 1.000

Continuity Correctionb .000 1 1.000

Likelihood Ratio .531 1 .466 1.000

Fisher's Exact Test 1.000

Linear-by-Linear Association .279c 1 .598 1.000

N of Valid Cases 96

a. 2 cells (50,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is ,25.

b. Computed only for a 2x2 table

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

For cohort Kejadian Perdarahan = Tidak

1.094 1.028 1.165

N of Valid Cases 96

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 89: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

74

Obat Penyerta Antibiotik * Kejadian Perdarahan

Crosstab

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Obat Penyerta Antibiotik

Ya Count 0 3 3

% within Kejadian Perdarahan

.0% 3.4% 3.1%

Tidak Count 8 85 93

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 96.6% 96.9%

Total Count 8 88 96

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 100.0% 100.0%

Chi-Square Testsd

Value df

Asymp. Sig. (2-sided)

Exact Sig. (2-sided)

Pearson Chi-Square .282a 1 .596 1.000

Continuity Correctionb .000 1 1.000

Likelihood Ratio .531 1 .466 1.000

Fisher's Exact Test 1.000

Linear-by-Linear Association .279c 1 .598 1.000

N of Valid Cases 96

a. 2 cells (50,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is ,25.

b. Computed only for a 2x2 table

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

For cohort Kejadian Perdarahan = Tidak

1.094 1.028 1.165

N of Valid Cases 96

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 90: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

75

Obat Penyerta Antifungi * Kejadian Perdarahan

Crosstab

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Obat Penyerta Antifungi Ya Count 1 0 1

% within Kejadian Perdarahan

12.5% .0% 1.0%

Tidak Count 7 88 95

% within Kejadian Perdarahan

87.5% 100.0% 99.0%

Total Count 8 88 96

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 100.0% 100.0%

Chi-Square Testsd

Value df

Asymp. Sig. (2-sided)

Exact Sig. (2-sided)

Exact Sig. (1-sided)

Pearson Chi-Square 11.116a 1 .001 .083 .083

Continuity Correctionb 2.297 1 .130

Likelihood Ratio 5.090 1 .024 .083 .083

Fisher's Exact Test .083 .083

Linear-by-Linear Association

11.000 1 .001 .c .c

N of Valid Cases 96

a. 2 cells (50,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is ,08.

b. Computed only for a 2x2 table

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

For cohort Kejadian Perdarahan = Ya 13.571 6.652 27.687

N of Valid Cases 96

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 91: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

76

Obat Penyerta Antiepileptik * Kejadian Perdarahan

Crosstab

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Obat Penyerta Antiepileptik

Ya Count 0 12 12

% within Kejadian Perdarahan

.0% 13.6% 12.5%

Tidak Count 8 76 84

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 86.4% 87.5%

Total Count 8 88 96

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 100.0% 100.0%

Chi-Square Testsd

Value df

Asymp. Sig. (2-sided)

Exact Sig. (2-sided)

Pearson Chi-Square 1.247a 1 .264 .590

Continuity Correctionb .312 1 .577

Likelihood Ratio 2.238 1 .135 .388

Fisher's Exact Test .590

Linear-by-Linear Association 1.234c 1 .267 .590

N of Valid Cases 96

a. 1 cells (25,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is 1,00.

b. Computed only for a 2x2 table

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

For cohort Kejadian Perdarahan = Tidak

1.105 1.031 1.185

N of Valid Cases 96

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 92: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

77

Obat Penyerta Allopurinol * Kejadian Perdarahan

Crosstab

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Obat Penyerta Allopurinol

Ya Count 0 1 1

% within Kejadian Perdarahan

.0% 1.1% 1.0%

Tidak Count 8 87 95

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 98.9% 99.0%

Total Count 8 88 96

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 100.0% 100.0%

Chi-Square Testsd

Value df

Asymp. Sig. (2-sided)

Exact Sig. (2-sided)

Exact Sig. (1-sided)

Pearson Chi-Square .092a 1 .762 1.000 .917

Continuity Correctionb .000 1 1.000

Likelihood Ratio .175 1 .676 1.000 .917

Fisher's Exact Test 1.000 .917

Linear-by-Linear Association

.091 1 .763 .c .c

N of Valid Cases 96

a. 2 cells (50,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is ,08.

b. Computed only for a 2x2 table

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

For cohort Kejadian Perdarahan = Tidak

1.092 1.027 1.161

N of Valid Cases 96

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 93: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

78

Obat Penyerta PPI * Kejadian Perdarahan

Crosstab

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Obat Penyerta PPI Ya Count 1 6 7

% within Kejadian Perdarahan

12.5% 6.8% 7.3%

Tidak Count 7 82 89

% within Kejadian Perdarahan

87.5% 93.2% 92.7%

Total Count 8 88 96

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 100.0% 100.0%

Chi-Square Testsd

Value df

Asymp. Sig. (2-sided)

Exact Sig. (2-sided)

Pearson Chi-Square .350a 1 .554 1.000

Continuity Correctionb .000 1 1.000

Likelihood Ratio .298 1 .585 1.000

Fisher's Exact Test .467

Linear-by-Linear Association .347c 1 .556 1.000

N of Valid Cases 96

a. 1 cells (25,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is ,58.

b. Computed only for a 2x2 table

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 94: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

79

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

Odds Ratio for Obat Penyerta PPI (Ya / Tidak)

1.952 .205 18.585

For cohort Kejadian Perdarahan = Ya 1.816 .259 12.753

For cohort Kejadian Perdarahan = Tidak

.930 .683 1.266

N of Valid Cases 96

Obat Penyerta Vitamin C * Kejadian Perdarahan

Crosstab

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Obat Penyerta Vitamin C

Ya Count 1 0 1

% within Kejadian Perdarahan

12.5% .0% 1.0%

Tidak Count 7 88 95

% within Kejadian Perdarahan

87.5% 100.0% 99.0%

Total Count 8 88 96

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 100.0% 100.0%

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 95: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

80

Chi-Square Testsd

Value df

Asymp. Sig. (2-sided)

Exact Sig. (2-sided)

Exact Sig. (1-sided)

Pearson Chi-Square 11.116a 1 .001 .083 .083

Continuity Correctionb 2.297 1 .130

Likelihood Ratio 5.090 1 .024 .083 .083

Fisher's Exact Test .083 .083

Linear-by-Linear Association

11.000 1 .001 .c .c

N of Valid Cases 96

a. 2 cells (50,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is ,08.

b. Computed only for a 2x2 table

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

For cohort Kejadian Perdarahan = Ya 13.571 6.652 27.687

N of Valid Cases 96

Obat Penyerta Simetidin * Kejadian Perdarahan

Crosstab

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Obat Penyerta Simetidin Tidak Count 8 88 96

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 100.0% 100.0%

Total Count 8 88 96

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 100.0% 100.0%

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 96: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

81

Chi-Square Tests

Value

Pearson Chi-Square .a

N of Valid Cases 96

a. No statistics are computed because Obat Penyerta Simetidin is a constant.

Obat Penyerta Kortikosteroid Oral * Kejadian Perdarahan

Crosstab

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Obat Penyerta Kortikosteroid Oral

Tidak Count 8 88 96

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 100.0% 100.0%

Total Count 8 88 96

% within Kejadian Perdarahan

100.0% 100.0% 100.0%

Chi-Square Tests

Value

Pearson Chi-Square .a

N of Valid Cases 96

a. No statistics are computed because Obat Penyerta Kortikosteroid Oral is a constant.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 97: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

82

Risiko Perdarahan * Kejadian Perdarahan

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Risiko Perdarahan Rendah Count 6 75 81

% within Risiko Perdarahan

7.4% 92.6% 100.0%

Tinggi Count 1 9 10

% within Risiko Perdarahan

10.0% 90.0% 100.0%

Total Count 7 84 91

% within Risiko Perdarahan

7.7% 92.3% 100.0%

Chi-Square Testsd

Value df

Asymp. Sig. (2-sided)

Exact Sig. (2-sided)

Pearson Chi-Square .084a 1 .772 1.000

Continuity Correctionb .000 1 1.000

Likelihood Ratio .078 1 .780 1.000

Fisher's Exact Test .570

Linear-by-Linear Association .083c 1 .773 1.000

N of Valid Cases 91

a. 1 cells (25,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is ,77.

b. Computed only for a 2x2 table

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

Odds Ratio for Risiko Perdarahan (Rendah / Tinggi)

.720 .078 6.676

For cohort Kejadian Perdarahan = Ya .741 .099 5.542

For cohort Kejadian Perdarahan = Tidak

1.029 .829 1.276

N of Valid Cases 91

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 98: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

83

Chi-Square Testsd

Value df

Asymp. Sig. (2-sided)

Exact Sig. (2-sided)

Pearson Chi-Square .999a 1 .318 .353

Continuity Correctionb .025 1 .875

Likelihood Ratio .752 1 .386 1.000

Fisher's Exact Test .353

Linear-by-Linear Association .987c 1 .320 .353

N of Valid Cases 86

a. 2 cells (50,0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is ,41.

b. Computed only for a 2x2 table

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

Odds Ratio for Risiko Perdarahan (Rendah / Sedang)

.320 .031 3.335

For cohort Kejadian Perdarahan = Ya .370 .055 2.513

For cohort Kejadian Perdarahan = Tidak

1.157 .744 1.802

N of Valid Cases 86

Risiko Perdarahan * Kejadian Perdarahan

Kejadian Perdarahan

Total Ya Tidak

Risiko Perdarahan Rendah Count 6 75 81

% within Risiko Perdarahan

7.4% 92.6% 100.0%

Sedang Count 1 4 5

% within Risiko Perdarahan

20.0% 80.0% 100.0%

Total Count 7 79 86

% within Risiko Perdarahan

8.1% 91.9% 100.0%

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 99: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

84

Multivariat

Variables in the Equation

B S.E. Wald df Sig.

Step 1a Obatpenyertaantihiperlipidemia(1)

1.272 1.423 .799 1 .371

Komorbiditasdislipidemia(1)

.718 1.426 .254 1 .614

Constant 1.490 .457 10.608 1 .001

Step 2a Obatpenyertaantihiperlipidemia(1)

1.861 .848 4.815 1 .028

Constant 1.540 .450 11.725 1 .001

a. Variable(s) entered on step 1: Obatpenyertaantihiperlipidemia, Komorbiditasdislipidemia.

Variables in the Equation

Exp(B)

95% C.I.for EXP(B)

Lower Upper

Step 1a Obatpenyertaantihiperlipidemia(1) 3.569 .219 58.034

Komorbiditasdislipidemia(1) 2.051 .125 33.528

Constant 4.436

Step 2a Obatpenyertaantihiperlipidemia(1) 6.429 1.220 33.877

Constant 4.667

a. Variable(s) entered on step 1: Obatpenyertaantihiperlipidemia, Komorbiditasdislipidemia.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

Page 100: HUBUNGAN RISIKO PERDARAHAN BERDASAR SKOR ATRIA DAN ...repository.usd.ac.id/35000/2/148114029_full.pdf · KEJADIAN PERDARAHAN SALURAN CERNA PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT SKRIPSI

85

BIOGRAFI PENULIS

Penulis skripsi berjudul “Hubungan Risiko Perdarahan

Berdasar Skor ATRIA dan Kejadian Perdarahan Saluran

Cerna Pada Pasien Stroke Iskemi Akut” ini memiliki nama

lengkap Margareta Anindhita Oktaviani. Lahir di Yogyakarta

pada tanggal 30 Oktober 1996, merupakan anak pertama dari

pasangan Vitus Didit Sumardanus dan Ceacilia Bekti Mariani.

Penulis menempuh pendidikan di TK Tarakanita Bumijo pada

tahun 2001-2002, SD Tarakanita Bumijo pada tahun 2002-2008, SMP Maria

Immaculata Marsudirini pada tahun 2008-2011, SMA N 1 Gamping pada tahun

2011-2014, dan pada tahun 2014-sekarang melanjutkan pendidikan di Fakultas

Farmasi Universitas Sanata Dharma. Selama menempuh pendidikan di bangku

perkuliahan, penulis pernah menjadi asisten praktikum Pelayanan Informasi Obat

(2018). Penulis juga aktif dalam kegiatan kemahasiswaan, diantaranya bergabung

dalam Divisi Dana dan Usaha serta Sponsorship pada Pharmacy Performance Road

to School (2014-2015), Koordinator Divisi Hubungan Masyarakat pada Lomba

Cerdas Cermat Kimia (2015), Ketua Panitia Ekaristi Awal dan Akhir Semester

(2016), Koordinator Divisi Liturgi pada Perayaan Pekan Suci (2016), Koordinator

Divisi Acara pada Angkringan Lintas Iman (2017) dan Festival Kebhinekaan

Nusantara (2018), Ketua Panitia Latihan Kepemimpinan Tingkat Dasar Fakutas

Farmasi (2015), Koordinator Divisi Kaderisasi dan Kajian Kefarmasian Badan

Eksekutif Mahasiswa Fakultas Farmasi (2016), Official Delegate untuk Ikatan

Senat Mahasiswa Farmasi Seluruh Indonesia (2015-2016), Wakil Ketua Komunitas

Paingan (2016). Penulis juga menjadi peserta Latihan Kepemimpinan Tingkat

Dasar (2014), Tingkat Regional (2015), dan Tingkat Nasional (2016) yang

diselenggarakan oleh Ikatan Senat Mahasiswa Farmasi Seluruh Indonesia.

PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI