HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh...

109
i HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS KEAGAMAAN DENGAN PRESTASI BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM SISWA KELAS XI SMA NEGERI 1 BRINGIN TAHUN AJARAN 2014/2015 SKRIPSI Diajukan untuk Memenuhi Sebagian Tugas dan Syarat Guna Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan Agama Islam dalam Ilmu Pendidikan Islam Oleh : MUH IMAM FAUZI NIM : 11110126 JURUSAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI ( IAIN ) SALATIGA TAHUN 2015

Transcript of HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh...

Page 1: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

i

HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN

SITUS KEAGAMAAN DENGAN PRESTASI BELAJAR

PENDIDIKAN AGAMA ISLAM SISWA KELAS XI

SMA NEGERI 1 BRINGIN

TAHUN AJARAN 2014/2015

SKRIPSI

Diajukan untuk Memenuhi Sebagian Tugas dan Syarat

Guna Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan Agama Islam

dalam Ilmu Pendidikan Islam

Oleh :

MUH IMAM FAUZI

NIM : 11110126

JURUSAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN

INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI ( IAIN ) SALATIGA

TAHUN 2015

Page 2: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

ii

Page 3: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

iii

Page 4: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

iv

Page 5: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

v

Page 6: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

vi

MOTTO

“Hai orang-orang beriman apabila kamu dikatakan kepadamu: "Berlapang-

lapanglah dalam majlis", Maka lapangkanlah niscaya Allah akan memberi

kelapangan untukmu. dan apabila dikatakan: "Berdirilah kamu", Maka

berdirilah, niscaya Allah akan meninggikan orang-orang yang beriman di

antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu pengetahuan beberapa derajat. dan

Allah Maha mengetahui apa yang kamu kerjakan” ( QS. Mujadillah : 11).

PERSEMBAHAN

Page 7: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

vii

Untuk kedua orang tuaku yang tak pernah lelah, tak pernah

berhenti menyayangiku dan selalu menasehatiku, Ibunda

Sumiyatun dan Ayahanda Supa’at.

Untuk para dosenku, terutama Ibu Ruhayati, M.Ag yang

membimbingku dengan sabar hingga selesai skripsi ini.

Untuk kakakku dan istrinya, Mas Badrudin & Mbak Umi

Zulfah yang menjadi tampat bertukar pengalaman dan

menjadi motivator dalam menyelesaikan skripsi ini.

Untuk sahabat – sahabatku, konco – konco ngopi di kantin

Mas Sabar (umi, indru, penyok, dian, pitek, yusuf, juprek,

japrak, wawong, kambing, simbah, mas arif, kang umam)

yang selalu menjadi penyemangat dan mewarnai dunia

kampus dengan kejailan- kejailan, keunikan, kelucuan

mereka.

Untuk seseorang yang special, yang selalu menjadi

penyemangat dan selalu setia menemaniku.

ABSTRAK

Page 8: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

viii

Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan

Dengan Prestasi Belajar Pendidikan Agama Islam Siswa Kelas XI SMA

Negeri 1 Bringin Tahun Ajaran 2014/2015. Skripsi, Fakultas Tarbiyah

dan Ilmu Keguruan, Jurusan Pendidikan Agama Islam. Institut Agama

Islam Negeri Salatiga. Pembimbing : Siti Rukhayati. M.Ag.

Kata Kunci : Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan, Prestasi Belajar.

Dalam internet banyak sekali situs-situs yang dapat dimanfaatkan untuk

sumber belajar, salah satunya situs keagamaan. Rumusan masalah dalam

penelitian ini sebagai berikut: (1) Bagaimana intensitas pemanfaatan situs

keagamaan dalam pembelajaran PAI siswa kelas XI SMA Negeri 1 Bringin, (2)

Bagaimana prestasi belajar PAI siswa kelas XI SMA Negeri 1 Bringin, (3)

Adakah hubungan intensitas pemanfaatan situs keagamaan dengan prestasi PAI

siswa kelas XI SMA Negeri 1 Bringin.

Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif, untuk menjawab rumusan

masalah diatas menggunakan metode observasi, angket, dokumentasi dan

wawancara. Sedangkan teknik pengumpulan data variabel intensitas pemanfaatan

situs keagamaan (X) menggunakan instrumen angket, sedangkan untuk prestasi

belajar Pendidikan Agama Islam (Y) menggunakan nilai tes semester gasal

Pendidikan Agama Islam. Sampel sebanyak 55 responden dari 218 siswa kelas XI

SMA Negeri 1 Bringin tahun ajaran 2014/2015. Analisis datanya menggunakan

teknik korelasi product moment.

Hasil penelitian ini adalah : (1) Intensitas pemanfaatan situs keagamaan

kategori tinggi sebesar 25.45% yaitu 14 responden, kategori sedang sebesar

49.09% yaitu 27 responden, kategori rendah sebesar 25.45% yaitu 14 responden.

(2) Prestasi belajar Pendidikan Agama Islam kategori tinggi sebesar 92.72% yaitu

51 responden, kategori sedang sebesar 7.27% yaitu 4 responden dan kategori

rendah tidak ada. (3) Ada hubungan antara intensitas pemanfaatan situs

keagamaan dengan prestasi belajar PAI siswa kelas XI SMA Negeri 1 Bringin

tahun ajaran 2014/2015. Karena setelah di analisis dengan teknik korelasi product

moment hasil ≥ r tabel dengan hasil 0.42 ≥ 0.345 (sig 1%) 0.266 (sig 5%).

Page 9: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

ix

DAFTAR ISI

Page 10: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

x

SAMPUL ........................................................................................... i

LEMBAR BERLOGO ....................................................................... ii

PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN ......................................... iii

PERSETUJUAN PEMBIMBING ..................................................... iv

PENGESAHAN KELULUSAN ........................................................ v

MOTO ................................................................................................ vi

PERSEMBAHAN............................................................................... vii

ABSTRAK ......................................................................................... viii

KATA PENGANTAR ....................................................................... ix

DAFTAR ISI ...................................................................................... x

DAFTAR TABEL .............................................................................. xiii

BAB I PENDAHULUAN .................................................................. 1

A. Latar Belakang .................................................................. 1

B. Rumusan Masalah ............................................................. 4

C. Tujuan Penelitian ............................................................... 5

D. Hipotesis Penelitian ........................................................... 5

E. Manfaat Penelitian ............................................................. 6

1. Teoritis .......................................................................... 6

2. Praktis ........................................................................... 6

F. Definisi Operasional .......................................................... 7

1. Pemanfaatan Situs Keagamaan sebagai Sumber Belajar 7

2. Teori Belajar ................................................................. 9

3. Prestasi Belajar Pendidikan Agama Islam .................... 11

G. Metode Penelitian .............................................................. 12

1. Lokasi dan Waktu Penelitian ........................................ 12

2. Populasi, Sampel dan Teknik Pengambilan Data ......... 12

3. Metode Pengumpulan Data .......................................... 14

4. Instrumen Penelitian ..................................................... 15

5. Analisis Data ................................................................. 16

H. Sistematika Penulisan ........................................................ 18

Page 11: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

xi

BAB II KAJIAN PUSTAKA ............................................................. 20

A. Internet Sebagai Sarana Penunjang Pembelajaran ............ 20

1. Pengertian Internet ........................................................ 20

2. Manfaat Internet ........................................................... 20

3. Strategi Pembelajaran ................................................... 21

B. Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan ......................... 23

1. Pengertian Intensitas ..................................................... 23

2. Situs Keagamaan .......................................................... 24

C. Prestasi Belajar Pendidikan Agama Islam ......................... 31

1. Pengertian Prestasi Belajar Pendidikan Agama Islam .. 31

2. Jenis-jenis Prestasi Belajar Pendidikan Agama Islam .. 35

3. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Prestasi Belajar PAI 36

4. Fungsi Prestasi Belajar ................................................. 37

D. Hubungan Situs Keagamaan dengan Prestasi Belajar PAI 37

BAB III HASIL PENELITIAN ......................................................... 39

A. Gambaran Umum SMA Negeri 1 Bringin ........................ 39

1. Profil Sekolahan SMA Negeri 1 Bringin ...................... 39

2. Sejarah Singkat SMA Negeri 1 Bringin ....................... 39

3. Keadaan Guru dan Karyawan SMA Negeri 1 Bringin . 40

4. Keadaan Siswa SMA Negeri 1 Bringin ........................ 44

5. Sarana dan Prasarana SMA Negeri 1 Bringin .............. 44

B. Penyajian Data ................................................................... 46

1. Data Responden ............................................................ 46

2. Data Jawaban Angket Situs Keagamaan ...................... 48

3. Data Klasifikasi Nilai Prestasi ...................................... 50

BAB IV ANALISIS DATA ............................................................... 53

A. Analisis Pertama ................................................................ 53

1. Analisis Data Mengenai Intensitas Situs Keagamaan .. 53

2. Analisis Data Mengenai Prestasi Belajar PAI .............. 62

3. Mengklasifikasikan Nilai Prestasi ................................ 64

B. Analisis Lanjut atau Analisis Uji Hipotesis ...................... 67

Page 12: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

xii

1. Membuat Tabel Persiapan Kerja .................................. 67

2. Hasil Hitung Product Moment ...................................... 70

BAB V PENUTUP ............................................................................ 72

A. Simpulan ............................................................................ 72

B. Saran .................................................................................. 73

Page 13: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

xiii

DAFTAR TABEL

Tabel 1.1 Jumlah Populasi dan Sampel ............................................. 13

Tabel 1.2 Instrumen Angket Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan 15

Tabel 3.1 Data Pendidik .................................................................... 40

Tabel 3.2 Tenaga Administrasi .......................................................... 40

Tabel 3.3 Tenaga Khusus ................................................................... 41

Tabel 3.4 Daftar Nama Guru dan Karyawan SMA Negeri 1 Bringin 41

Tabel 3.5 Peserta Didik ..................................................................... 44

Tabel 3.6 Distribusi Peserta Didik Per Rombong Belajar ................ 44

Tabel 3.7 Sarana dan Prasarana ......................................................... 44

Tabel 3.8 Daftar Responden Kelas XI SMA Negeri 1 Bringin ......... 46

Tabel 3.9 Data Jawaban Angket Intensitas Situs Keagamaan ........... 48

Tabel 3.10 Data Prestasi Belajar Pendidikan Agama Islam .............. 50

Tabel 4.1 Daftar Hasil Angket Intensitas Situs Keagamaan .............. 54

Tabel 4.2 Daftar Nilai Distribusi Frekuensi Situs Keagamaan .......... 56

Tabel 4.3 Interval Skor Inensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan ..... 58

Tabel 4.4 Data Nominasi Interval Pemanfaatan Situs Keagamaan ... 59

Tabel 4.5 Distribusi Frekuensi Jawaban Situs Keagamaan ............... 62

Tabel 4.6 Daftar Nilai Distribusi Prestasi Belajar PAI ...................... 62

Tabel 4.7 Klasifikasi Nilai Belajar PAI Siswa Kelas XI ................... 64

Tabel 4.8 Interval Skor Prestasi Belajar Pendidikan Agama Islam ... 67

Tabel 4.9 Tabel Kerja Product Moment ............................................ 68

Tabel 4.10 Nilai Product Moment ..................................................... 71

Page 14: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Dewasa ini, perkembangan teknologi sangat cepat dan sulit terbendung

lagi, termasuk salah satunya teknologi komunikasi dan informasi.

Perkembangan teknologi dan informasi antara kota, antara negara, bahkan

antara benua sekalipun.

Dengan menggunakan internet, seseorang dapat mencari informasi yang

ia butuhkan, misalnya informasi tentang sekolah, beasiswa, bisnis,

pemerintahan, pelajaran (pendidikan agama islam), berita terbaru, film

terbaru, dan permainan (game). Tidak hanya itu , banyak hal yang lain dapat

melalui internet. Internet menawarkan dirinya sebagai sumber informasi, alat

komunikasi dan hiburan bagi penggunanya (Ricky Brilianto S, 2008 : 2).

Tak ada satu orang pun yang pernah membayangkan sebelumnya

bahkan perintisnya sendiri, bahwa internet akan mengalami perkembangan

yang sedemikian pesat seperti yang terwujud sekarang ini. Ia lahir dari

ARPANET, yang merupakan jaringan komputer milik Departemen

Pertahanan Amerika Serikat yang ditunjukkan untuk mempermudah

pertukaran informasi di antara para pengkaji pertahanan (Budi Agus R.,2003 :

13).

Page 15: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

2

Teknologi internet telah hadir dan berkembang di sepuluh tahun terkini.

Kehadiran internet ternyata cukup menarik minat berbagai kalangan

masyarakat. Hal ini terlihat dari jumlah pertumbuhan pengguna internet yang

secara mengesankan terus meningkat dari waktu ke waktu. Demikian juga

jasa layanan internet bagi publik hadir secara meluas (Jasmadi, 2004 : 1).

Internet pada dasarnya adalah kumpulan informasi yang tersedia di

komputer yang bisa diakses karena adanya jaringan yang tersedia dalam

komputer tersebut. Sementara itu, internet menyediakan sumber belajar dalam

berbagai bentuk: teks, gambar, vidio, suara, peranti lunak. Seluruhnya dapat

di download sehingga memungkinkan pula dilakukan proses belajar jarak

jauh. Kemajuan teknologi informasi dan telekomunikasi yang demikian pesat,

membuka peluang yang lebih besar bagi pembelajar untuk mengeksplorasi

berbagai data dan informasi, sehingga memungkinkannya membangun

pengetahuan sendiri.

Pembelajaran adalah suatu kombinasi yang tersusun meliputi unsur-

unsur manusiawi, material, fasilitas, perlengkapan dan prosedur yang saling

mempengaruhi untuk mencapai tujuan pembalajaran. Manusia terlibat dalam

sistem pangajaran terdiri dari siswa, guru dan tenaga lainnya, misalnya tenaga

laboratoium. Material meliputi buku-buku, papan tulis, fotogarafi, slide dan

film, audio dan vidio. Fasilitas dan perlengkapan terdiri dari ruang kelas,

perlengkapan audio visual, juga komputer. Prosedur, meliputi jadwal, metode

penyampaian informasi, praktek belajar, ujian dan sebagainya (Oemar

Hamalik, 2005 : 57).

Page 16: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

3

Proses belajar mengajar merupakan suatu proses yang mengandung

serangkaian perbuatan guru dan siswa atas dasar hubungan timbal balik yang

berlangsung dalam situasi edukatif untuk mencapai tujuan tertentu. Interaksi

atau hubungan timbal balik antar guru dan siswa itu merupakan syarat utama

bagi berlangsungnya proses belajar mengajar. Interaksi dalam peristiwa

belajar mengajar arti yang lebih luas, tidak sekedar hubungan antara guru

dengan siswa, tetapi berupa interaksi edukatif. Dalam hal ini bukan hanya

penyampaian pesan berupa materi palajaran, melainkan penanaman sikap dan

nilai pada diri siswa yang sedang belajar. Banyak siswa dalam dunia

pendidikan yang menggunakan internet untuk membantu mereka dalam

belajar. Baik mencari informasi yang terkait dengan mata pelajaran yang

terkait atau info-info lain yang bisa menambah wawasan siswa yang lebih

luas lagi (Moh. Uzer Osman, 2001 : 4).

Perkembangan internet di Indonesia memang seperti tidak terduga

sebelumnya. Beberapa tahun yang lalu internet hanya dikenal sebagian kecil

orang yang mempunyai minat dibidang komputer. Namun dalam tahun-tahun

terakhir ini penggunaan jasa internet meningkat secara pesat. Bahkan

mayoritas sekarang sudah mengguanakan internet, baik dari kalangan anak-

anak, ramaja, dewasa maupun orang tua memanfaatkan adanya internet.

Begitupun di SMA N 1 Bringin, dimana hampir keseluruhan siswa-siswinya

menggunakan internet. Hal tersebut juga didukung dengan adanya hotspot.

Dengan adanya fasilitas hotspot akan memudahkan siswa-siswinya dalam

Page 17: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

4

mencari materi pelajaran yang diajarkan oleh guru dan juga untuk media

membaca dan belajar dalam menambah wawasan.

Untuk menunjang proses pembelajaran Pendidikan Agama Islam guru

juga melibatkan internet. Dimana siswa-siswi disuruh untuk membuka situs

keagamaan yang terkait dengan materi Pendidikan Agama Islam. Karena

diharapkan mempermudah siswa-siswi dalam proses pembelajaran sehingga

diharapkan akan memperoleh prestasi hasil yang baik dan maksiamal.

Berpijak dari asumsi maupun gambaran yang telah diuraiakan di atas,

maka peneliti tertarik untuk mengkaji lebih lanjut yang tertuang dalam judul ”

HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS KEAGAMAAN

DENGAN PRESTASI BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM SISWA

KELAS XI SMA NEGERI 1 BRINGIN TAHUN AJARAN 2014/2015 ”.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah tersebut di atas, maka dapat

dikemukakan permasalahannya sebagai berikut :

1. Bagaimana intensitas pemanfaatan situs keagamaan dalam pembelajaran

Pendidikan Agama Islam siswa kelas XI SMA Negeri 1 Bringin Tahun

Ajaran 2014/2015.

2. Bagaimana prestasi belajar Pendidikan Agama Islam siswa kelas XI SMA

Negeri 1 Bringin Tahun Ajaran 2014/2015.

Page 18: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

5

3. Adakah hubungan intensitas pemanfaatan situs keagamaan dengan prestasi

Pendidikan Agama Islam siswa kelas XI SMA Negeri 1 Bringin Tahun

Ajaran 2014/2015.

C. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah tersebut, maka tujuan penelitian ini

sebagai berikut :

1. Untuk mengetahui intensitas pemanfaatan situs keagamaan dalam

pembelajaran Pendidikan Agama Islam siswa kelas XI SMA Negeri 1

Bringin Tahun Ajaran 2014/2015.

2. Untuk mengetahui prestasi belajar Pendidikan Agama Islam siswa kelas

XI SMA Negeri 1 Bringin Tahun Ajaran 2014/2015.

3. Untuk mengetahui apakah ada hubungan intensitas pemanfaatan situs

keagamaan dengan prestasi Pendidikan Agama Islam siswa kelas XI SMA

Negeri 1 Bringin Tahun Ajaran 2014/2015.

D. Hipotesis Penelitian

Hipotesis berasal dari kata “hypo” yang artinya di bawah dan “thesa”

artinya kebenaran. Pengertian hipotesis adalah jawaban sementara terhadap

masalah penelitian yang secara teoritis dianggap paling mungkin atau paling

tinggi tingkat kebenarannya (Soekadijo R.G 1993). Secara definitif, Sutrisno

Hadi memberikan batasan sebagai berikut: “hipotesa adalah dugaan yang

mungkin benar dan mungkin salah, dia akan ditolak jika salah satu palsu dan

akan diterima jika fakta-fakta membenarkannya” (Sutrisno Hadi, 1983 : 63).

Adapun hipotesis dalam penelitian ini adalah, “Terdapat hubungan positif

Page 19: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

6

antara intensitas pemanfaatan situs keagamaan dengan prestasi belajar

Pendidikan Agama Islam siswa kelas XI SMA Negeri 1 Bringin Tahun

Ajaran 2014/2015”.

E. Manfaat Penelitian

Dari hasil penelitian ini diharapkan dapat membawa manfaat secara

teoritis maupun praktis :

1. Teoritis

Penelitian ini sebagai bagian usaha untuk memperkaya khasanah ilmu

pengetahuan di Fakultas Tarbiyah umumnya dan jurusan Pendidikan

Agama Islam khususnya.

2. Praktis

a. Memberikan acuan dalam upaya peningkatan mutu pendidikan dalam

suatu lembaga pendidikan.

b. Bagi sekolah, khususnya kepala sekolah SMA Negeri 1 Bringin

merupakan bahan laporan atau sebagai pedoman dalam mengambil

kebijakan tentang proses belajar mengajar di SMA Negeri 1 Bringin

yang terkait dengan pemanfaatan situs keagamaan dan prestasi balajar

Pendidikan Agama Islam.

c. Bagi pihak orang tua menambah motivasi dalam usaha meningkatkan

usaha pendidikan keagamaan anak. Khususnya kerja sama orang tua

dan sekolah dalam meningkatkan prestasi belajar pelajaran Pendidikan

Agama Islam anaknya, sehingga tercapai tujuan pendidikan dalam

keluarga dan sekolah.

Page 20: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

7

d. Hasil dari penelitian ini sedikit banyak menyadarkan siswa akan

pentingnya pemanfaatan situs keagamaan untuk menunjang

pembelajaran sehingga akan memperoleh hasil belajar yang maksimal.

F. Definisi Oprasional

Agar tidak terjadi kesalah pahaman dalam memberikan interpretasi serta

mempermudah dalam pemahaman, maka perlu dijelaskan kerangka teoritik

yang penulis gunakan dalam penulisan skripsi ini.

1. Pemanfaatan Situs Keagamaan sebagai Sumber Belajar

Menurut kamus umum bahasa indonesisa pemanfaatan adalah penggunaan

atau faidah (W.J.S. Poerwadarmita, 1966 : 158).

Web site ( situs web ) merupakan tempat penyimpanan data dan

informasi dengan berdasarkan topik tertentu ( Rina Fianti : 2005).

Keagamaan ialah yang berkaitan dengan agama (Emzul fajri.dkk, t.t :23).

Kaitannya dengan hal ini, W.J.S. Poerwadarminta (1986 : 18),

memberikan arti keagamaan sebagai berikut : Keagamaan adalah sifat-sifat

yang terdapat dalam agama atau segala sesuatu mengenai agama, misalnya

perasaan keagamaan, atau soal-soal keagamaan. Dalam hal ini situs

keagamaan yang dimaksud adalah situs yang berkaitan tentang

keagamaan. Sebuah situs web ( sering pula disingkat menjadi situs saja;

web site, site ) adalah sebutan bagi sekelompok halaman web (web page),

yang umumnya merupakan bagian dari suatu nama domain (domain name)

atau subdomain di World Wide Web (WWW) di internet.

Page 21: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

8

Sementara itu internet menyediakan sumber belajar dalam bentuk :

teks, gambar, vidio, suara, dan peranti lunak seluruhnya dapat di download

sehingga memudahkan pula dilakukannya proses belajar jarak jauh. Dalam

bukunya Jasmadi yang berjudul “panduan praktis menggunakan fasilitas

internet”, menjelaskan beberapa manfaat internet diantaranya adalah

bersifat global tanpa batas, tersedia berbagai macam informasi, sarana

komunikasi yang efektif dan efisien, biaya internet lebih ringan (Jasmadi,

2004).

Kemajuan teknologi informasi dan telekomunikasi yang demikian

pesat telah membuka peluang bagi siswa untuk mengeksplorasi berbagai

data dan informasi sehingga memungkinkan membangun pengetahuan

sendiri. Menurut Schenck belajar akan terjadi lebih optimal bila dilakukan

aligment antara teknologi yang digunakan dan pemprosesan informasi

dalam otak (Schenck, www.ciconline.org). Sedangkan menurut teori

konstruktivisme belajar merupakan proses aktif peserta didik dalam

mengkonstruksikan konsep dan pengalamannya. Belajar berarti pula

mengasimilasikan dan menghubungkan materi pelajaran dengan

pengertian atau pengalaman yang telah dimiliki (Lilik Sriyanti.,dkk, 2012 :

56).

Pengetahuan merupakan ciptaan manusia yang dikontruksikan dari

pengalaman. Pengetahuan merujuk pada pengalaman peserta didik akan

dunia, tetapi bukan dunia itu sendiri. Tanpa pengalaman seseorang tidak

akan mendapatkan pengetahuan (Lilik Sriyanti.,dkk, 2012 : 54). Menurut

Page 22: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

9

Paulin Pannen (2001), pengetahuan bukanlah gambaran dunia nyata

belaka, tetapi merupakan konstruksi kenyataan melalui kegiatan subyek.

Struktur konsep dapat membentuk pengetahuan apabila konsep baru yang

diterima dapat dikaitkan dengan pengalaman yang dimiliki (Lilik

Sriyanti.,dkk, 2012 : 55).

Dengan demikian, pemanfaatan situs keagamaan sebagai sumber

belajar dapat dipandang sebagai respons siswa yang menekankan pada

pengalaman kemandirian dalam proses belajar. Indikator pemanfaatan

situs keagamaan sebagai variabel X adalah : kemahiran mengakses

internet, frekuensi pemanfaatan, lama pemanfaatkan, sumber belajar.

Dalam pemanfaatannya peran guru sangatlah penting, untuk

memotivasi dan menumbuhkan semangat belajar siswa. Karena dengan

adanya motivasi yang baik dari diri siswa dapat dijadikan pendorong

terhadap aktivitas belajar dan kemampuan daya serap siswa sehingga dapat

meningkatkan prestasi akademik mereka.

2. Teori belajar

Belajar adalah modifikasi atau memperteguh kelakuan melalui

pengalaman. (learning is defined as the modification or streng-thening of

behavior through experiencing).

Menurut pengertian diatas, belajar adalah merupakan suatu proses,

suatu kegiatan dan bukan suatu hasil atau tujuan. Belajar bukan hanya

mengingat, akan tetapi lebih luas dari apada itu, yakni mengalami (Oemar

Hamalik, 2010: 36).

Page 23: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

10

Banyak sekali teori belajar, diantaranya ada tiga rumpun besar

psikologi yaitu : teori disiplin mental, teori behaviorisme, teori cognitive-

gestalt-field.

a. Teori Disiplin Mental

Menurut psikologi daya atau faculty psycology, individu

memiliki sejumlah daya-daya, yaitu: daya mengenal, mengungat,

menganggap, mengkhayal, berfikir, merasakan, berbuat. Daya-daya

itu dapat dikembangkan melalui latihan dalam bentuk ulangan-

ulangan.

b. Teori Behaviorisme

Menurut teori ini tingkah laku manusia tidak lain dari satu

hubungan antara perangsang jawaban atau stimulus respons. Belajar

adalah pembentukan hubungan stimulus respon sebanyak-banyaknya.

Progam pengajaran dari skinner adalah programmed intruction,

dengan menggunakan media buku atau mesin pengajaran.

c. Teori Cognitive-Gestalt-Field

Belajar menekankan pada pemahaman atau instinght. Dalam belajar

siswa harus memahami makna hubungan antara satu bagian dengan

bagian yang lainnya. Belajar adalah mencari dan mendapatkan

pragnanz, menemukan keteraturan, keharmonisan dari sesuatu.

Page 24: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

11

2. Prestasi Belajar Pendidikan Agama Islam

Pengertian prestasi belajar adalah bukti atau hasil yang telah

dicapai siswa dengan kemampuan dirinya dalam menerima dan memahami

materi yang diberikan atau usaha anak didik untuk mencapai tujuan yang

diharapkan ( Kamus Bahasa Indonesia, t.t : 895). Prestasi dapat juga di

artikan kemampuan, ketrampilan, dan sikap dalam menyelsaikan suatu hal

(Zainal Arifin, 1988 : 4). Belajar adalah suatu proses dari diri seseorang

untuk memperoleh suatu perubahan tingkah laku yang baru secara

keseluruhan sebagai pengalamannya sendiri dalam interaksi dengan

lingkungan (Oemar Hamalik, 2001 : 28).

Menurut Ahmadi sebagaiman dikutup oleh Mutoli‟ah, Pendidikan

Agama Islam adalah usaha yang lebih khusus ditekankan untuk

mengembangkan fitrah keagamaan subyek siswa agar lebih mampu

memahami, menghayati, dan mengamalkan ajaran – ajaran Islam

(Mutholi‟ah, 2002 : 18). Pengertian prestasi belajar Pendidikan Agama Islam

adalah bukti usaha yang didapat atau telah dicapai dalam belajar bidang

studi Pendidikan Agama Islam siswa kelas XI SMA Negeri Bringin tahun

ajaran 2014/2015. Idikator prestasi belajar sebagai variabel Y adalah nilai

akademik yang diambil dari nilai tes semester gasal Pendidikan Agama

Islam.

Berdasarkan pengertian di atas dapat disimpulkan bahwa

pembahasan penelitian tersebut terbatas pada kajian tentang intensitas

pemanfaatan situs keagamaan dalam proses belajar mengajar dengan

Page 25: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

12

prestasi belajar Pendidikan Agama Islam siswa kelas XI SMA Negeri 1

Bringin tahun ajaran 2014/2015.

G. Metode Penelitian

1. Lokasi dan Waktu Penelitian

Adapun tempat atau lokasi yang penulis teliti adalah di SMA

Negeri 1 Bringin. Lokasi ini sengaja dipilih dengan alasan selain

tempatnya yang strategis, di lokasi ini juga fasilitas hotspot area yang

mendukung akan keberhasilan siswa dalam belajarnya. Penelitian ini

dimulai tanggal 10 November 2014 sampai dengan 10 Januari 2015.

2. Populasi, Sampel dan Teknik Pengambilan Sampel

a. Populasi

Populasi adalah keseluruhan subjek penelitian (Suharsimi

Arikunto, 1998 : 115). Adapun populasi dari siswa kelas XI SMA

Negeri 1 Beringin tahun ajaran 2014/2015 adalah 218 siswa. Dari

populasi tersebut akan diambil sampel secara random, oleh karena itu

hak semua subjek sama.

b. Sampel

Sampel adalah sebagian atau wakil populasi yang diteliti

(Suharsimi Arikunto, 1998 : 117). Suharsimi Arikunto menjelaskan

bahwa subjek lebih kecil dari 100 lebih baik diambil semua, jika subjek

lebih besar dari 100, dapat diambil antar 10-15%, 20% sampai dengan

25% (2006: 134). Adapun sampel yang peneliti ambil adalah 25% dari

Page 26: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

13

populasi, jadi sebanyak 54,5 siswa dibulatkan menjadi 55 siswa sebagai

responden.

c. Teknik Pengambilan Sampel

Dalam penelitian ini penulis menggunakan teknik sampel random

atau sampel acak. Diberi nama demikian karena di dalam pengambilan

sampelnya, peneliti ”mencampur” subjek-subjek di dalam populasi

sehingga semua subjek dianggap sama. Oleh karena itu hak setiap

subjek sama, maka peneliti terlepas dari perasaan ingin

mengistimewakan satu atau beberapa subjek untuk dijadikan sampel.

Adapun pengambilah data diperoleh dari penyebaran angket yang

dilakukan peneliti. Di bawah ini di jelaskan pengambilan sampel di

gambarkan dengan tabel :

Tabel 1.1 Jumlah Populasi dan Sampel Terhadap Siswa Kelas XI

SMA Negeri 1 Bringin

NO KELAS JUMLAH PROSENTASE SAMPEL

1 XI IPA 1 30 25 % 8

2 XI IPA 2 30 25 % 8

3 XI IPA 3 31 25 % 8

4 XI BHS 29 25 % 7

5 XI IPS 1 32 25 % 8

6 XI IPS 2 33 25 % 8

7 XI IPS 3 33 25 % 8

JUMLAH TOTAL SAMPEL 55

Page 27: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

14

3. Metode Pengumpulan data

Adapun metode yang digunakan penulis dalam penelitian ini

sebagai berikut :

a. Metode Obsevasi

Observasi adalah pengamatan dan pencatatan secara sistematis

terhadap gejala yang tampak pada objek penelitian (Jamal Ma‟mur

Asmani, 2011 :123). Metode observasi disini digunakan untuk

mengetahui intensitas pemanfaatan situs keagamaan dalam

pembelajaran Pendidikan Agama Islam kelas XI SMA Negeri 1

Bringin.

b. Metode Angket

Metode angket merupakan teknik pengumpulan data yang

dilakukan dengan cara memberi seperangkat pertanyaan atau

pernyataan tertulis kepada responden untuk dijawabnya (Jamal Ma‟mur

Asmani, 2011 :123). Setelah diisi, angket dikirim kembali atau

dikembalikan kepetugas atau kepeneliti.

Dalam penelitian ini, angket ditunjukkan kepada siswa yang

menjadi sampel penelitian terkait dengan intensitas pemanfaatan situs

keagamaan dalam pembelajaran pendidikan agama Islam.

c. Metode dokumentasi

Dokumentasi dari asal dokumen, yang artinya barang – barang

tertulis (Suharsimi Arikunto, 2002 : 158). Metode dokumentasi ini

digunakan untuk mendapatkan data prestasi belajar pendidikan agama

Page 28: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

15

Islam, yaitu nilai tes semester gasal pendidikan agama Islam siswa

kelas XI SMA Negeri 1 Bringin tahun pelajaran 2014/2015.

d. Wawancara

Wawancara adalah salah satu cara menggali data (Jamal Ma‟mur

Asmani, 2011 :123).Wawancara di sini ditujukan kepada kepala

sekolah terkait dengan gambaran umum keadaan sekolah dan guru

Pendidikan Agama Islam terkait dengan pemanfaatan situs keagamaan

pada pembelajaran Pendidikan Agama Islam siswa kelas XI SMA

Negeri 1 Bringin tahun pelajaran 2014/2015.

4. Instrumen Penelitian

Instrumen penelitian adalah alat atau fasilitas yang digunakan oleh

peneliti dalam mengumpulkan data (Arikunto, 2012 : 203). Instrumen

yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket.

Kisi – kisi angket penelitian adalah sebagai berikut :

Tabel 1.2

Instrumen Angket Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan

No Aspek Indikator No Soal Jumlah

1. Kemampuan

Mengakses

Internet

a. Kemahiran

mengakses situs

keagamaan

1,2,3,4 4

b. Frekuensi

pemanfaatan 5,6,7, 3

c. Lama pemanfaatan 8,9,10 3

2. Manfaat Situs

Keagamaan

bagi Siswa

d. Sebagai sumber

belajar 11,12,13,14,15 5

TOTAL 15

Page 29: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

16

Selanjutnya penulis akan menjelaskan alternatif jawaban yang di

peroleh dari responden, yaitu dengan mengubah data-data jawaban angket

tersebut ke dalam bentuk angka kuantitatif. Adapun alternatif jawaban

intensitas pemanfaatan situs keagamaan sebagai berikut:

a. Untuk alternatif jawaban A diberi angka 3

b. Untuk alternatif jawaban B diberi anagka 2

c. Untuk alternatif jawaban C diberi anagka 1

Sedangkan untuk prestasi belajar penulis tidak menggunakan

angket, dalam hal ini penulis mengambil dari daftar nilai tes semester gasal

Pendidikan Agama Islam kelas XI SMA Negeri 1 Bringin. Setelah

perhitungan dengan angka disusun dalam tabel penulis mengelompokkan

jawaban intensitas pemanfaatan situs keagamaan diatas dalam tabel

distribusi frekuensi skor mean dalam 3 (tiga) kategori nilai kualitas.

Adapun kriterianya sebagai berikut :

a. Untuk nilai A di kategorikan Baik

b. Untuk nilai B di kategorikan Cukup

c. Untuk nilai C di kategorikan Kurang

5. Analisis Data

Untuk menganalisis data, penulis menggunakan analisi deskriptif,

yaitu data yang dikumpulkan mula – mula disusun, dijelaskan dan

kemudian dianalisis, dengan teknik prosentase untuk mengetahui gejala

yang muncul. Dalam analisis ini penulis menggunakan teknik koefisien

Page 30: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

17

korelasi. Langkah-langkah yang dilakukan untuk menganalisis data dalam

penelitian ini adalah sebagai berikut:

a. Analisis awal

Rumus

Keterangan :

P : Prosentase

F : Frekuensi

N : Jumlah total sampel

b. Analisis lanjutan

Selanjutnya untuk mengetahui adanya hubungan intensitas

pemanfaatan situs keagamaan dengan prestasi belajar, maka penulis

menggunakan analisis product moment (Suharsimi Arikunto, Edisi

Revisi VI. 275 : 2007).

Rumus

( )( )

√*( ( ) ( ( ) )+

Keterangan :

= Koefisien korelasi antara x dan y

X = Variabel intensitas pemanfaatan situs keagamaan

Y = Variabel presentasi ujian

N = Jumlah responden

X² = Hasil kuadrat variabel x

Page 31: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

18

Y² = Hasil kuadrat variabel y

XY = Produk x-y

Σ = Jumlah

Analisis ini digunakan untuk menguji kebenaran hipotesis yang

diajukan, dengan demikian dapat dibuktikan kebenarannya secara

penghitungan statistik, adapun jalan analisisnya adalah melalui pengolahan

yang akan mencari hubungan data variabel (X) dengan variabel (Y).

Dalam penelitian ini: HUBUNGAN INTENSITAS

PEMANFAATAN SITUS KEAGAMAAN DENGAN PRESTASI

BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM SISWA KELAS XI SMA

NEGERI 1 BRINGIN TAHUN AJARAN 2014/2015, mempunyai

variabel (X) yaitu intensitas pemanfaatan situs keagamaan dan variabel

(Y) yaitu prestasi belajar Pendidikan Agama Islam Siswa Kelas XI SMA

Negeri 1 Bringin tahun pelajaran 2014/2015.

H. Sistematika Penulisan

Sistematika disini dimaksudkan sebagai gambaran umum yang akan

dibahas dalam skripsi ini yang terdiri dari 5 bab dengan rincian sebagai

berikut:

Bab I Pendahuluan

Dari bab ini terdiri dari delapan sub pokok bahasan, yaitu latar

belakang, rumusan masalah, tujuan penelitian, hipotesis penelitian,

manfaat penelitian, definisi operasional, metode penelitian dan

sistematika penelitian.

Page 32: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

19

Bab II Kajian Pustaka

Dalam kajian pustaka mengkaji tentang internet sebagai sarana

penunjang pembelajaran, prestasi belajar pendidikan agama islam dan

hubungan antara intensitas pemanfaatan situs keagamaan dengan

prestasi belajar pendidikan agama islam siswa.

Bab III Hasil Penelitian

Pada bab ini penulis melaporkan hasil penelitian yang telah dilakukan

meliputi gambaran umum sekolah SMA Negeri 1 Bringin, daftar

responden, hasil jawaban angket dan klasifikasi nilai prestasi siswa

yang ada di SMA Negeri 1 Bringin serta penyajian data.

Bab IV Analisis Data

Pada bab ini penulis melakukan analisis terhadap data dengan

menggunakan analisis pendahuluan betujuan untuk mengetahui nilai

intensitas pemanfaatan situs keagamaan terhadap prestasi siswa,

selanjutnya analisis uji hipotesis dengan menggunakan teknik korelasi

product moment serta pembahasan.

Bab V Penutup

Sebagai akhir penelitian, maka dalam bab ini mencantumkan

kesimpulan dan saran.

Page 33: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

20

BAB II

KAJIAN PUSTAKA

A. Internet Sebagai Sarana Penunjang Pembelajaran

1. Pengertian Internet

Secara harfiah, internet ( kependekan dari interconnected-

networking ) jaringan komputer yang terhubung dengan komputer

lainnya (Budi Agus .R, 2003 : 9). Internet adalah jaringan komputer.

Ibarat jalan raya, internet dapat dilalui berbagai sarana transportasi,

seperti bus, mobil, dan motor yang memiliki kegunaan masing-masing

(Erima Oneta dan Yosep.S, 2009 : 1). Sarana atau fasilitas yang ada di

internet itu meliputi Email, FTP, Newsgroup, Mailing list, Gropher,

Telnet, IRC, dan World Wide Web (WWW).

2. Manfaat Menggunakan Internet

Internet merupakan suatu media yang sangat besar sekali

manfaatnya, maka tidak terlalu dibesar-besarkan jaka disebut Ciberspace

komunikasi baru dari masyarakat dunia. Berbagai kalangan mulai dari

usahawan, intelektual, pelajar hingga para ibu rumah tangga bahkan

anak-anak dapat mengambil keuntungan dengan hadirnya internet.

Jika anda sudah memiliki akses ke internet, kegiatan-kegiatan yang

bisa dilakukan adalah:

a. Berkirim e-mail.

b. Bergabung dengan suatu kelompok diskusi yang disesuaikan dengan

profesi maupun hobi yang dimiliki.

Page 34: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

21

c. Mencari informasi (berita) yang berskala nasional maupun

internasional.

d. Mengunduh file atau dokumen yang dibutuhkan.

e. Bermain game online atau chatting.

f. Mendengarkan radio dan menonton streaming vidio.

g. Keperluan usaha atau memperoleh penghasilan

h. Mencari informasi tentang pelajaran.

i. Dan masih banyak lagi manfaat yang bisa di akses menggunakan

internet (Toni Setiawan, 2009 : 18-19).

Dari uraian diatas dapat disimpulkan bahwa manfaat intrnet dari

penggunaan internet diantarnya adalah sebagai alat komunikasi, sarana

mendapat informasi, sarana bisnis, sarana hiburan dan sarana memelihara

hubungan.

3. Strategi Pembelajaran

Dalam proses belajar mengajar guru sebagai pendidik harus

senantiasa menggunakan pendekatan mengajar yang memungkinkan

siswanya menggunakan strategi belajar yang berorientasi pada

pemahaman terhadap isi materi pelajaran yang dipelajari. Strategi

pembelajaran dikemukakan oleh para ahli pembelajaran (intructional

technology), di antaranya sebagai berikut :

a. Kozna (1989) secara umum menjelaskan bahwa strategi

pembelajaran dapat diartiakan sebagai setiap kegiatan yang dipilih,

Page 35: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

22

yaitu yang dapat memberiakan fasilitas atau bantuan kepada peserta

didik menuju tercapainya tujuan pembelajaran tertentu.

b. Dick dan Carey (1990) menjelaskan bahwa strategi pembelajaran

terdiri atas seluruh komponen materi pembelajaran dan prosedur atau

tahapan kegiatan belajar yang atau digunakan oleh guru dalam

rangka membantu peserta didik mencapai tujuan pembelajaran

tertentu. Menurut mereka strategi pembelajaran bukan hanya terbatas

hanya prosedur atau tahapan kegiatan belajar saja, melainkan

termasuk juga pengaturan materi atau paket program pembelajaran

yang akan disampaikan kepada peserta didik.

c. Ghopper (1990) mengatakan bahwa strategi pembelajaran

merupakan pemilihan atas berbagai jenis latihan tertentu yang sesuai

dengan tujuan pembelajaran yang ingin dicapai. Ia menegaskan

bahwa setiap tingkah laku yang harus diharapkan dapat dicapai oleh

pesrta didik dalam kegiatan belajarnya harus dapat dipraktikkan

(Hamzah B.Uno, 2007 : 1).

Dari penjelasan para tokoh di atas dapat disimpulkan bahwa

internet merupakan salah satu sarana penunjang pembelajaran untuk

meningkatkan pengetahuan siswa. Selain itu banyak informasi yang

bermanfaat yang dapat di temukan di internet. Dengan pengarahan dan

pengawasan guru siswa dapat mencari informasi secara online.

Page 36: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

23

B. Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan

1. Pengertian Intensitas

a. Penggunaan harian:

Kekuatan

Amplitudo

Derajat

Jarak

b. Fisika:

Intensitas (fisika), daya per luas wilayah(W/m2)

Kekuatan bidang listrik, magnet, maupun elektromagnetik (V/m,

T, dll.)

c. Optik:

Intensitas radian, daya per satuan sudut benda (W/sr)

Intensitas cahaya, aliran cahaya per satuan sudut benda (lm/sr

atau cd)

Iradiansi, daya per luas permukaan (W/m2)

d. Astronomi:

Radiansi, daya per unit sudut benda per satuan daerah yang

diproyeksikan (W·sr-1

·m-2

)

e. Seismologi:

Skala intensitas Mercalli, ukuran dampak gempa bumi

Intensitas gempa bumi Badan Meteorologi Jepang, ukuran

dampak gempa bumi

Page 37: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

24

Akselerasi tanah puncak, ukuran akselerasi gempa bumi (g atau

m/s2)

f. Penggunaan lain:

Dalam emitansi cahaya video, aliran cahay per luas permukaan

(lm/m2 atau lux)

Intensitas energi, ukuran ekonomis atas energi yang dikonsumsi

per satuan PDB (J/$, dll.)

Intensitas karbon, beberapa ukuran pelepasan karbon ke

lingkungan

Intensitas latihan, ukuran seberapa banyak kerja dilakukan selama

latihan (% dari denyut jantung maksimal)

Zeer intense vormen van aanheid (Wikipedia,

http//:id.m.wikipedia.org/wiki/Intensitas di akses 5 Maret 2015).

Intensitas berarti keadaan tingkatan atau ukuran intensitasnya ( Agung Tri

Haryanto, t.t :100 ). Intensitas yang dimaksud dalam penelitian ini adalah

tingkat keseringan di dalam penggunaan internet (situs keagamaan).

2. Situs Keagamaan

a. Pengertian Situs Keagamaan

Web site ( situs web ) merupakan tempat penyimpanan data

dan informasi dengan berdasarkan topik tertentu ( Rina Fianti :

2005). Sebuah situs web ( sering pula disingkat menjadi situs saja;

web site, site ) adalah sebutan bagi sekelompok halaman web (web

page), yang umumnya merupakan bagian dari suatu nama domain

Page 38: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

25

(domain name) atau subdomain di World Wide Web (WWW) di

internet. WWW terdiri dari seluruh situs web yang tersedia kepada

publik. Halaman – halaman sebuah situs web diakses dari sebuah

URL yang menjadi “akar” (root), yang disebut homepage (halaman

induk; sering diterjemahkan menjadi “beranda”, “halaman muka”

atau halaman web), dan dapat diakses secara gratis. Beberapa situs

web memerlukan pembayaran agar dapat menjadi pelanggan,

misalnya situs-situs berita, layanan surat elektronik (e-mail), dan

lain-lain. Situs yang dimaksud penulis ialah situs yang di dalamnya

menyimpan informasi (pelajaran).

WWW (World Wide Web) dalam internet banyak sekali salah

satunya Yahoo, dengan membuka Yahoo kita dapat memperoleh

banyak hal yang gratis antara lain :

1) Pencarian kata kunci lewat seart engine

2) Email – berkirim surat elektronik dalam hitungan detik

3) Website atau homepage – membuat media online

4) Chatting – bercakap-cakap secara langsung

5) Game – bermain game online

6) Mendengarkan musik dan melihat vidio musik

7) Menyebarkan atau sharing foto dengan teman

8) Dan lain –lain ( Probo Hindarto, 2006 : 1 ).

Hal terpenting Yahoo! Yang membuat orang selalu datang

adalah email dan website (situs web) gratis. Keduanya tetap

Page 39: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

26

menggunakan search engine. Yahoo merupakan portal, di mana

orang mengunjunginya untuk mendapatkan berita, pelajaran,

hiburan, game dll ( Probo Hindarto, 2006 : 5 ).

Dalam bukunya Andi yang berjudul ( 101 situs populer yang

anda butuhkan ) menjelaskan banyak sekali situs yang dapat kita

dapatkan di Internet baik secara gratis maupun berbayar, di

antaranya adalah :

1) www.amazon.com, www.gramedia.com, www.ketoko.com.

Situs yang menyediakan fasilitas belanja buku secara online

di internet.

2) www.suaramerdeka.com, www.detik.com, www.sctv.co.id,

www.kompas.com, www.replubika.com.

Situs yang berisi tentang berita yang selalu up to date di

internet.

3) www.bolanews.com, www.F1.com, www.motogp.com

Situs yang berisi tentang berita – berita dunia olahraga yang

lebih aktual dibandingkan dengan versi cetakannya.

4) www.google.com, www.yahoo.com, www.lycos.com.

Merupakan situs search engine (situs – situs pencari) dibuat

untuk memudahkan kita mencari macam alamat situs yang

kita inginkan dalam berbagai macam kategori. Kategori yang

dimasukkan bisa berupa nama, subjek, dan lain – lain.

Page 40: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

27

Keagamaan ialah yang berkaitan dengan agama ( Emzul

Fajri.dkk, t.t :23 ). Keagamaan secara Etimologi, istilah keagamaan

itu berasal dari kata “Agama” yang mendapat awalan “ke” dan

akhiran “an” sehingga menjadi keagamaan. Kaitannya dengan hal

ini, W.J.S. Poerwadarminta (1986 : 18), memberikan arti keagamaan

sebagai berikut : Keagamaan adalah sifat-sifat yang terdapat dalam

agama atau segala sesuatu mengenai agama, misalnya perasaan

keagamaan, atau soal-soal keagamaan.

Adapun secara istilah H.M Arifin (1985 :69) memberi

pengertian “Agama” dapat dilihat dari 2 aspek yaitu :

1) Aspek Subjektif (pribadi manusia)

Aspek subjektif agama mengandung pengertian tingkah

laku manusia yang dijiwai oleh nilai-nilai keagamaan yang

berupa getaran batin yang dapat mengatur dan mengarahkan

tingkah laku tersebut kepada pola hubungan antara manusia

dengan Tuhannya dan pola hubungan dengan masyarakat serta

alam sekitarnya.

2) Aspek Obyektif

Aspek obyektif agama dalam pengertian ini mengandung

nilai-nilai ajaran Tuhan yang bersifat menutut manusia kearah

tujuan sesuai dengan kehendak ajaran tersebut.

Agama pada umumnya ialah Satu sistema credo (tata

keimanan atau tata keyakinan) atas adanya sesuatu yang mutlak

Page 41: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

28

di luar manusia, satu sistama ritus (tata peribadatan) manusia

kepada yang dianggapnya mutlak itu dan satu sistema norma

(tata kaidah) yang mengatur hubungan manusia dengan manusia

dan alam lainnya, sesuai dan sejalan dengan tata keimanan dan

tata peribadatan.

Dalam kaitan dengan hal ini penulis membatasi bahwa situs

keagamaan yang dimaksud di sini adalah situs-situs yang

terdapat di Internet yang di dalamnya terdapat halaman-halaman

yang berisi tentang topik atau materi tentang Agama Islam yang

terkait dengan materi pelajaran Pendidikan Agama Islam siswa

kelas XI SMA.

Dari pemaparan diatas dapat disimpulkan bahwa situs

keagamaan adalah home page ( halaman presentasi ) di dalam

internet yang berisi data-data atau materi tentang pelajaran yang

berkaitan Pendidikan Agama Islam.

b. Contoh Situs Keagamaan

1) www.rumahfiqih.com

Situs ini dibuat khusus untuk menampung konsultasi syariah yang

dibina oleh Ustadz Ahmad Sarawat, seorang da‟i penulis buku

Seri Fiqih Kehidupan. Poin penting dari situs ini adalah jawaban

yang disampaikan terhadap suatu pertanyaan yang mana setiap

permasalahan dijelaskan secara detail dari pengertian istilah-

Page 42: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

29

istilahnya, urgensinya, dalilnya, hingga perbedaan

implementasinya.

2) www.dakwatuna.com

Situs yang dirilis tahun 2007 dengan visinya yaitu menjadi portal

uamat, bangsa dan peradaban. Merupakan satu dari sedikit situs

islam yang dikategorikan layak untuk menjadi rujukan dalam

mengambil sikap terhadap suatu peristiwa. Artikel dalam situs ini

merupakan kontribusi dari para da‟i yang lebih senior, bahkan

beberapa adalah ustadz / ustadzah populer seperti Habiburrahman

El Shirazy, Hidayat Nur Wahid dan (alm) Yoyoh Yusroh.

3) www.islamchanel.com

Sesuai namanya, situs yang diprakasai ikhwah (saudara sesama

muslim) di London, Inggris dan sudah berdiri sejak 2004 ini

memfokuskan berita, peristiwa aktual, dan hiburan dari presfektif

Islam melalui siaran televisi berkualitas baik, hal ini terbukti

dengan peforma siaran yang selalu prima. Kita juga dapat melihat

secara langsung azan dan suasana salat dari Masjidil Haram setiap

hari dari situs ini. Yang menarik konten dari situs ini ditunjukan

bukan hanya untuk muslim, melainkan non-muslim.

Sedangkan untuk para pemula di dunia internet dalam

menghafalkan alamat situs yang sesuai dengan topik yang diinginkan

bukankan hal yang mudah, karena mereka cenderung menginginkan

hal yang sifatnya praktis dan cepat. Namun tidak perlu hawatir

Page 43: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

30

karena dalam internet telah disediakan search engine ( situs

pencarian ) yang dapat menemukan home page ( halaman yang

sesuai dengan topik pembaca ). Adapun langkah – langkanya sebagai

berikut :

a. Menghidupkan komputer

b. Pastikan komputer anda dalam keadaan terkoneksi dengan

internet

c. Membuka sofware browser (Mozila, Opera, Internet Explorer,

Netscape dan sebagainya)

d. Ketiklah pada addres bar di browser-mu www.yahoo.com,

www.google.com, atau www.lycos.com dan tekan Enter.

e. Selanjutnya kamu bisa melakukan pencarian topik di search.

f. Misal kamu ketik : perkembangan Islam di indonesia, toleransi

beragama, perilaku terpuji, rukun iman dll.

g. Akan muncul berbagai hal tentang topik yang anda ketik, anda

juga masih memiliki pilihan lain untuk pencarian bila ingin

mencari :

- Image (gambar)

- Vidio

- Directory (direktori atau daftar pilihan dengan kategori

tertentu, dalam hal ini sesuai dengan topik yang anda ketik).

- Lokal

Page 44: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

31

- News (berita terbaru dengan kata kunci „topik yang anda

ketik‟)

- Shopping (direktori khusus untuk belanja barang atau jasa

dengan kata kunci „topik yang anda ketik‟). (Probo

Hindarto,2006 : 7 – 12).

Dari pemaparan di atas dapat penulis simpulkan bahwa intensitas

pemanfaatan situs keagamaan yang di maksud adalah tingkat keseringan

siswa dalam memanfaatkan situs keagamaan sebagai fasilitas ataupun

penunjang dalam mencari informasi berdasarkan topik tertentu ( pelajaran

Pendidikan Agama Islam).

C. Prestasi Belajar Pendidikan Agama Islam

1. Pengertian Prestasi Belajar Pendidikan Agama Islam

Prestasi belajar bukan istilah yang baru dalam dunia pendidikan.

Dua istilah tersebut memiliki peran yang penting dalam bidang

pendidikan yakni sebagai petunjuk dan penentu keberhasilan

pelaksanaan dan proses belajar mengajar.

Guna mendekatkan pada pengertian prestasi belajar pendidikan

agama islam terlebih dahulu penulis jelaskan tentang pengertian

prestasi belajar secara umum oleh para tokoh sebagai berikut :

a. Prestasi

Menurut Zainal Arifin, prestasi adalah kemampuan, ketrampilan,

dan sikap seseorang dalam menyelsaikan suatu hal. Kegunaan

prestasi belajar banyak ragamnya, seperti yang dikemukakan oleh

Page 45: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

32

Crinbach, bergantunglah kepada ahli dan versinya masing – masing

namun diantaranya adalah sebagai berikut :

1) Sebagai umpan balik bagi pendidik dalam mengajar

2) Untuk keperluan diagnosa

3) Untuk kepentingan bimbingan dan penyuluhan

4) Untuk keperluan seleksi

5) Untuk keperluan penempatan / kejuruan

6) Untuk menentukan isi kurikulum

7) Untuk menentukan kebijakan ( Zainal Arifin, 1988 : 4).

b. Belajar

Pengertian belajar secara umum dikemukakan oleh para ahli

sebagai berikut :

1) Baharudin dan Esa Nur Wahyuni

“Belajar merupakan aktivitas yang dilakukan seseorang untuk

mendapatkan perubhan dalam dirinya melalui pelatihan-

pelatihan atau pengalaman-pengalaman” (2010 :12).

2) Eric Jensen dan Le Ann Nickelen

Belajar (learning) adalah proses mendapatkan pengetahuan,

ketrampilan, sikap, kontruk mental, atau nilai-nilai melalui

studi, pengalaman, atau pengajaran yang menyebabkan satu

perubahan yang dapat di ukur dalam otak yang dikenal sebagai

memori (2011 : 8).

Page 46: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

33

3) Jabir Abdul Hamid Jabir

“Belajar adalah perubahan dalam kinerja atau perubahan

perilaku melalui pengalaman dan penelitihan” (1978 : 8).

4) Sedangkan menurut Gronbach sebagaimana dikutip oleh

Syaiful Bahri Djamarah “learning is show by change in

behavior as a result of experience”. Belajar sebagai suatu

aktivitas yang ditunjukkan oleh perubahan tingkah laku

sebagai hasil dari pengalaman (2007 : 17).

Dari pemaparan di atas dapat ditarik kesimpulan Prestasi

belajar yaitu perubahan tingkah laku yang dianggap penting dan

diharapkan dapat mencerminkan perubahan yang terjadi sebagai

hasil belajar siswa baik yang berdimensi cita rasa maupun yang

tertendensi karsa.

c. Pelajaran Pendidikan Agama Islam

Menurut Ahmadi sebagaimana dikutip oleh muntholi‟ah,

Pendidikan Agama Islam adalah usaha yang lebih khusus

ditekankan untuk mengembangkan fitrah keagamaan subjek siswa

agar lebih mampu memahami, menghayati dan mengamalkan

ajaran-ajaran Islam.

Materi pelajaran Pendidikan Agama Islam adalah salah satu

mata pelajaran yang mempunyai pokok bahasan dan sub pokok

bahasan materi pendidikan agama Islam yaitu fiqih, aqidah, akhlak,

Al-qur‟an hadist dan sejarah kebudayaan islam.

Page 47: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

34

Materi Pelajaran Siswa Kelas XI SMA Negeri 1 Bringin Semester

Gasal :

1) Ayat – ayat Al – qur‟an, tentang anjuran bertoleransi.

2) Ayat – ayat tentang etos kerja.

3) Iman kepada hari kiamat.

4) Perilaku terpuji, adil, rida dan saleh.

5) Hukum Islam tentang hukum keluarga (munakahat).

6) Perkembangan Islam di Indonesia.

Dari beberapa penjelasan pendapat para tokoh di atas dapat

disimpulkan bahwa prestasi belajar pelajaran Pendidikan Agama Islam

yaitu hasil yang telah dicapai anak didik dalam menerima dan

memahami serta mengamalkan meteri pelajaran agama islam di

lingkungan sekolah dan keluarga serta masyarakat, sehingga anak

memiliki prestasi dan bakat sesuai yang dipelajarinya sebagai bekal

hidup di masa mendatang serta beriman dan bertakwa kepada Allah

SWT.

Sebagaimana firman Allah dalam Q.S Al – Mujadalah ayat 11 :

11. Hai orang-orang beriman apabila kamu dikatakan kepadamu:

"Berlapang-lapanglah dalam majlis", Maka lapangkanlah niscaya

Allah akan memberi kelapangan untukmu. dan apabila dikatakan:

"Berdirilah kamu", Maka berdirilah, niscaya Allah akan

meninggikan orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-

Page 48: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

35

orang yang diberi ilmu pengetahuan beberapa derajat. dan Allah

Maha mengetahui apa yang kamu kerjakan.

2. Jenis – Jenis Prestasi Belajar Pendidikan Agama Islam

Dari beberapa batasan prestasi belajar yang di kemukakan para ahli

di atas, maka dapat dipahami bahwa prestasi belajar Pendidikan Agama

Islam tidak cukup digambarkan dengan kemampuan saja dalam arti

kecakapan intelektual semata, tetapi yang ideal harus mencakup tiga

aspek sekaligus yaitu kognitif, afektif dan psikomotor.

Muhibbin Syah menjelaskan dalam bukunya psikologi pendidikan

(2005, 151–152) dari ketiga aspek belajar tersebut yaitu kognitif, afektif

dan psikomotorik hasil belajar yang paling mudah dapat diketahui

adalah perubahan hasil belajar yang bersifat psikomotorik yaitu

melakukan suatu gerakan fisik karena perubahan ini dapat dilihat secara

visual. Adapun hasil belajar dalam aspek kognitif dapat diketahui jika

tujuan belajarnya dapat dirumuskan secara operasional seperti

kemampuan dapat mengindetifikasi, menyebutkan, membedakan,

menyimpulkan, dapat menunjumlahkan dan sebagainya. Hasil belajar

yang paling sulit diketahui adalah yang berkaitan dengan aspek afektif,

karena menyangkut masalah keyakinan, emosi, perasaan dan sikap.

Hasil belajar ini dapat diketahui melalui interprestai terhadap

prilaku yang tampak dan diindikasikan sebagai gejala afeksi.

3. Faktor – Faktor yang Mempengaruhi Prestasi Belajar Pendidikan

Agama Islam

Page 49: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

36

Problem belajar pelajaran Pendidikan Agama Islam atau

pendidikan umum tidak hanya terbatas hanya pada ruang lingkup di

sekolah saja akan tetapi di dalam keluarga, masyarskat, serta keadaan

geografis juga mempengaruhi belajar dan prestasi seseorang.

Muhibbin Syah ( 2004 : 132 ), mengklasifikasikan faktor – faktor

yang mempengaruhi presentasi (hasil) belajar, yaitu :

a. Faktor internal, yakni keadaan atau kondisi dan rohani siswa.

b. Faktor eksternal, yakni kndisi lingkungan di sekitar siswa.

c. Faktor pendekatan belajar (approach to learning), yakni jenis

upaya belajar siswa yang meliputi strategi dan metode yang

digunakan siswa untuk melakukan kegiatan pembelajaran

materi – materi pelajaran.

Menurut Abu Ahmad dan Widodo ( 1998 : 130 – 131 ), terbagi

menjadi dua, yaitu :

a. Faktor internal, meliputi faktor jasmani (fisiologis), faktor

psikologis dan faktor kematangan fisik maupun psikis.

b. Faktor eksternal, meliputi sosial, faktor budaya dan faktor

lingkungan.

4. Fungsi Prestasi Belajar

Page 50: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

37

Prestasi belajar dalam kehidupan manusia dapat memberikan

kepuasan tertentu. Untuk prestasi belajar memiliki banyak fungsi,

antara lain :

a. Prestasi belajar sebagai indikator kualitas dan kuantitas

pengetahuan yang telah dikuasai anak didik.

b. Prestasi belajar sebagai lambang pemuasan hasrat ingin tahu.

c. Prestasi belajar sebagai bahan informasi dalam inovasi

pendidikan, asumsinya adalah bahwa prestasi belajar dapat

dijadikan pendorong bagi anak didik dalam meningkatkan ilmu

pengetahuan dan teknologi.

d. Prestasi belajar sebagai indikator intern dan ekstern, karena

prestasi belajar dapat dijadikan indikator produktivitas

pendidikan secara ekstern, karena tinggi rendahnya prestasi

sebagai indikator kesuksesan anak didik di masyarakat.

e. Prestasi belajar dapat dijadikan indikator terhadap daya serap

(kecerdasan) siswa ( Zainal Arifin, 1988 : 4).

D. Hubungan Situs Keagamaan Dengan Prestasi Belajar Pendidikan

Agama Islam

Belajar adalah suatu proses dimana seorang anak didik mencoba

untuk mengadakan perubahan kearah positif. Dalam proses pembelajaran

pastinya seorang peserta didik sering menemukan sebuah permasalahan yang

kadang dia sendiri tidak bisa menemukan jawaban tersebut dengan

pemikirannya sendiri, dikarenakan wawasan pengetahuanya masih kurang.

Page 51: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

38

Seiring dengan meluasnya akses terhadap fasilitas komunikasi

massa dan alat informasi termasuk internet dimana salah satu didalamnya

banyak situs – situs keagamaan, dalam beberapa tahun terkhir ini telah

menciptkan transformasi yang besar dalam interaksi sesama manusia. Situs –

situs agama yang kaitannya dengan pendidikan semakin berarti bagi pesrta

didik. Dimana peserta didik dimungkinkan mengambil dan mengolah ilmu

pengetahuan ataupun informasi dari situs – situs keagamaan yang

dikunjunginya tanpa adanya batasan jarak dan waktu.

Dengan adanya situs – situs keagamaan yang ada di internet bisa

membantu peserta didik dalam menjawab permasalahan yang mereka hadapi

dalam kaitannya dengan agama. Hal tersebut menunjukkan adanya hubungan

situs keagamaan denagan prestasi belajar Pendidikan Agama Islam sangat

begitu erat.

Page 52: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

39

BAB III

HASIL PENELITIAN

A. Gambaran Umum SMA Negeri 1 Bringin

1. Profil Sekolah

Nama Sekolah : SMA Negeri 1 Bringin

Status Sekolah : Negeri

Provinsi : Jawa Tengah

Kabupaten : Semarang

Kecamatan : Bringin

Jalan : Jl. Wibisono Gg. II, No.3 Bringin

Kode Pos : 50772

Telepon : (0298) 710050/B

2. Sejarah Singkat Berdirinya SMA Negeri 1 Bringin

SMA Negeri 1 Bringin berada di Jalan Wibisono Gang II No.3

RT.01 RW.01 Kelurahan Bringin, Kabupaten Semarang, Provinsi Jawa

Tengah. Kecamatan Bringin sebagai salah satu kecamatan di kabupaten

Semarang, berbatasan langsung dengan kabupaten Boyolali, kabupaten

Grobogan, dan kota Salatiga sehingga dari lokasinya, SMA Negeri 1

Bringin bisa dikatakan sebagai sekoalah pinggir. Namun demikian sekolah

ini selalu berusaha untuk tidak kalah dengan sekolah yang berada di

perkotaan. Hal ini terlihat bahwa SMA Negeri 1 Bringin sudah memiliki

fasilitas – fasilitas internet untuk menjelajah kedunia maya, dan sudah bisa

dilihat juga oleh pihak luar melalui wordpress. Pada tahun – tahun terkini,

Page 53: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

40

siswa – siswa sekolah ini sudah berani tampil ikut perlombaan baik

akademik maupun non-akademik. Dan hasilnya dalam beberapa lomba,

berhasil menjadi juara 1 walaupun masih tingkat kabupaten (dari 25 SMA

di Kabupaten Semarang). Transportasi yang digunakan oleh para guru dan

peserta didik dalam kesehariannya adalah sepeda motor dan mobil pribadi

serta Angkutan Kota (Angkot).

Mulai berdiri pada tahun 1991 hingga sekarang, SMA Negeri 1

Bringin diampu oleh 5 kepala sekolah secara bergantian dan saat ini oleh

Dra. Yulia Susilowati, M.Pd. Sedangkan keadaan pendidik, tenaga

kependidikan, dan peserta didik serta penyebarannya seperti nampak pada

tabel berikut :

3. Keadaan Guru dan Karywan di SMA Negeri 1 Bringin ada 38 Guru

dan 12 Karyawan

Tabel 3.1

Data Pendidik

Jumlah

Status Guru PNS/Bantu

Sertifikasi

Jenjang

Pendidikan

PNS Guru

Bantu GTT Sudah Belum D3 S1 S2

38 34 1 3 29 6 - 34 4

38 35 38

Tabel 3.2

TenagaAdminstrasi

Jumlah PNS PTT

4 1 3

Page 54: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

41

Tabel 3.3

Tenaga Khusus

Jumlah Pesuruh Penjaga

Malam Satpam Pustakawan Koperasi

8 1 4 1 1 1

Tabel 3.4

Dafrtar Nama Guru dan Karyawan SMA Negeri 1 Bringin

Tahun Ajaran 2014/2015

NO NAMA NIP GOL

1 Dra. Yulia Susilowati, M.Pd. 19680713 199512 2

002 IV/a

2 Dra. Endang Hartini 19581005 198403 2

007 IV/a

3 Agus Warsito, S.Pd, M.M. 19630524 198601 1

002 IV/a

4 Tri Indarwati, S.Pd 19551027 198603 2

004 IV/a

5 Murni, S.Pd 19580129 198803 2

001 IV/a

6 Listiyani, S.Pd. 19631114 198601 2

002 IV/a

7 Endardiyono, S.Pd. 19630228 199101 1

001 IV/a

8 Paryanta, S.Pd. 19670624 199201 1

001 IV/a

9 Dra. Sumini 19660612 199412 2

001 IV/a

10 Muslih, S.Pd. 19670726 198803 1

003 IV/a

11 Sri Pujiastuti, S.P. 19640723 199403 2

003 IV/a

12 Nurcahyo, S.Pd. 19610625 198601 1

002 III/d

13 Khofid, S.Pd. 19651103 200212 1

002 III/d

14 Dolah Joko Wibowo, M.Pd. 19741213 200212 1

004 III/d

Page 55: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

42

15 Erny Yuliati, S.Pd. 19690719 200212 2

003 III/d

16 Riningsih, S.Pd. 19631215 198703 2

011 III/d

17 Mudiono, S.Pd. 19690607 200501 1

010 III/c

18 Budi Sutopo, S.Si. 19700525 200501 1

012 III/c

19 Y. Bangun Widadi, M.Pd. 19711110 200501 1

012 III/c

20 Wahyu Haryatno, S.Pd. 19701012 200501 1

007 III/c

21 Mujiyati, S.Pd. 19680610 200604 2

001 III/c

22 Didik Arijanto, S.Pd. 19711025 200604 1

027 III/c

23 Yusnita Ariyansyah, S.Pd. 19790528 200604 2

015 III/c

24 Dra. Dwi Lestariningsih 19641129 200701 2

008 III/b

25 Sidiq Joko Purnomo, S.Pd. 19691225 200701 1

018 III/b

26 Titik Insiroh, S.S. 19690618 200801 2

009 III/b

27 Muhamad Fitri Krisnawan,

S.Pd.

19790831 200801 1

004 III/a

28 Siti Zulaihah, S.Pd. 19740103 200902 2

001 III/a

29 Anjas Karuniawan, S.Pd. 19810117 200902 1

005 III/a

30 Rusmiah, S.Kom. 19761021 201001 2

010 III/a

31 Iza Aziza, S.Pd. 19860128 201001 2

036 III/a

32 Riska Yudha Wardhana, S.Pd. 19880314 201101 1

009 III/a

33 Dra. Warsiyah - -

34 Moris Natangku - -

35 Titik Setyorini, S.Pd. - -

36 Erni Riyanti, S.Pd - -

Page 56: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

43

37 Jumhadi, S.Pd.I. - -

38 Sumanta, S.Pd. - -

39 Anggun Monika - -

40 Dani Pratama, S.Pd - -

41 Endang Wihatmani - -

42 Bernadeta Beka Fitri Aprianti - -

43 Siti Masturotun, S.Ag - -

44 Dhimifri Frita Ainnur, S.Pd. - -

45 Imam Fachrurozi, S.H.I - -

46 Alifyani Khairun Nisa, S.S - -

47 Afrida Fitriyani, S.Pd. - -

48 Diah Purwaningsih 19660327 199303 2

002 -

49 Rosana Binarsih - -

50 Nasiroh - -

51 Catur Setyaningsih - -

52 Handayani - -

53 Triyono Budi Santoso - -

54 Supiyadi - -

55 Gunarman - -

56 Mujahidin - -

57 Jupri - -

58 Nurohman - -

Page 57: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

44

4. Keadaan Siswa SMA Negeri 1 Bringin Mempunyai 669 siswa

Tabel 3.5

Peserta Didik

Kelas

Total Kelas X Jmlh

Kelas XI Jmlh

Kelas XII Jmlh

L P L P L P

69 159 228 75 143 218 62 161 223 65

Tabel 3.6

Distribusi Peserta Didik Per Rombongan Belajar

Kelas X Jmlh

X1 X2 X3 X4 X5 X6 X7

34 32 31 33 34 32 32 228

Kelas XI

Jmlh XI.IPA

1

XI.IPA

2

XI.IPA

3

XI.IPS

1

XI.IPS

2

XI.IPS

3

XI.

BHS

30 30 31 32 33 33 29 218

Kelas XII

Jmlh XII.IPA

1

XII.IPA

2

XII.IPS

1

XI.IPS

2

XII.IPS

3

XII.IPS

4

XII.

BHS

30 30 32 34 32 33 32 223

5. Sarana Prasarana SMA Negeri 1 Bringin

Tabel 3.7

Sarana dan Prasarana

NO NAMA RUANGAN JUMLAH LUAS SATUAN

1 Bangunan Sekolahan 1 2.465 m²

2 Ruang Kepala Sekolah 1 27 m²

Page 58: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

45

3 Ruang Guru 1 120 m²

4 Ruang TU 1 45 m²

5 WC Guru 1 18 m²

6 WC Siswa 3 60 m²

7 Masjid 1 100 m²

8 Koperasi 1 9 m²

9 Kantin 1 80 m²

10 Ruang UKS 1 20 m²

11 Ruang OSIS 1 24 m²

12 Ruang BK 1 64 m²

13 Ruang Kelas 21 1512 m²

14 Perpustakaan 1 120 m²

15 Laboratorium Fisika 1 120 m²

16 Laboratorium Bahasa 1 72 m²

17 Laboratorium Multimedia 1 72 m²

18 Ruang PSB 1 72 m²

19 Ruang Ketrampilan 1 72 m²

20 Ruang Seni Tari 1 72 m²

Luas lahan 20.000 m², namun status lahan merupakan tanah

bengkok desa ( belum memiliki sertifikat). Kondisi sarana dan prasarana

tersebut di atas cukup memadai tanpak bersih teratur dan nyaman.

Page 59: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

46

B. Penyajian Data

1. Data Responden

Tabel 3.8

Daftar Responden Kelas XI SMA Negeri 1 Bringin

Tahun Ajaran 2014/2015

NO NAMA KELAS

1 Septi Ambar XI MIA 1

2 Izzah Iswara XI MIA 1

3 Dewi Setiyawati XI MIA 1

4 Murti Wardani XI MIA 1

5 Hihmatul Arifah XI MIA 1

6 Novia Sofwatinin‟mah XI MIA 1

7 Ayu Wardira XI MIA 1

8 Aida Childa Rosida XI MIA 1

9 Faza Puspita XI MIA 1

10 Amalia Mirwacha XI MIA 2

11 M. Syaiful Anam XI MIA 2

12 Fuat Hasyim As‟ari XI MIA 2

13 Laila Rahmawati XI MIA 2

14 Syarifa Ulfa XI MIA 2

15 M. Rifqul Umam XI MIA 2

16 M. Lukman Asy‟ary XI MIA 2

17 Siti Maryam XI MIA 3

18 Yulianti Kusnia Sari XI MIA 3

Page 60: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

47

19 Siti Awaliyah XI MIA 3

20 Rika Retno Bifanti XI MIA 3

21 Rina Afni Datusshova XI MIA 3

22 Menik Gustinasari XI MIA 3

23 Andi Ssantoso XI MIA 3

24 Yumna Maulidiya Husna XI MIA 3

25 Hanik Sa‟adah XI IIS 1

26 Ridi Pramesti XI IIS 1

27 Anisaul Faoziah XI IIS 1

28 Hanum Zuroul XI IIS 1

29 Ria Enta XI IIS 1

30 Dila Istikasari XI IIS 1

31 Sri Partinah XI IIS 1

32 Fatkhul Khoiri XI IIS 2

33 Fery Wicahyo XI IIS 2

34 Risma Munawaroh XI IIS 2

35 Cici Maulidiyah XI IIS 2

36 Dwi Arfiyanti XI IIS 2

37 M. Farid Kusaini XI IIS 2

38 Qurratul Laily XI IIS 2

39 Kiki Wulansari XI IIS 2

40 Nizar Ali Alfariz XI IIS 2

41 Arika Wardani XI IIS 3

42 Handayani XI IIS 3

Page 61: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

48

43 Zahara XI IIS 3

44 Ika Putri Lestari XI IIS 3

45 Nurul Afni Faizah XI IIS 3

46 Nurul Huda Septiani XI IIS 3

47 Novi Al Frandi XI IIS 3

48 Vicky Wulan Soraya XI BHS

49 Abdul Rosyid XI BHS

50 Nur Indah XI BHS

51 Maratus Sholikah XI BHS

52 Fajar Irawan XI BHS

53 Layla XI BHS

54 Novia K. XI BHS

55 Ida Intan Desmatasari XI BHS

2. Data Jawaban Angket Situs Keagamaan SMA Negeri 1 Bringin

Tahun Pelajaran 2014/2015

Tabel 3.9

Data Jawaban Angket Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan

Siswa Kelas XI SMA Negeri 1 Bringin Tahun Ajaran 2014/2015

NO 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15

1 A A A B A A A C C B A A A A A

2 A B B A B A B C C B A A B A A

3 A B B A B A C C C C B B B C B

4 A A A B A A B C C C A A A A A

5 A B A A A A B C B C A A A A A

6 B B A B B B B C C C A A C A A

7 A B A A B A B C C C A A A A A

Page 62: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

49

8 A B A A B A B C C B A A B A A

9 A B B B B A B C C C B C A C B

10 A B B B B A B C C B A A A A A

11 A B A B A A B A B B A A B B A

12 A A B C A A B C C C A C B B C

13 A B B B B A C C C C A A B A A

14 A B C A B C B C B B C A B C C

15 A B A B B A B C C C A A A B A

16 A A A A A A B C B B A A B A A

17 A B A A A A A C B C A A B A A

18 A B B B B B B C C B A B B B B

19 A A B B B B B C B C A A C A A

20 A C A B A A B C C B A A A B A

21 A A B B A B A B A C A A B A A

22 A B A B A A B C C C A A A A A

23 A A A B B B B C C C A A B B A

24 A A A B B A B C C B A A A A A

25 A B B A B B B C C C A A B B A

26 A B A B A B B C C C A A B B A

27 A B A A B B B C B C A C B A C

28 A A A A B B B C B B A A B A A

29 A B A B A A B C C B A A B A A

30 A B C B A C B C C A C A B A C

31 A B B B A A B C C C A A A A A

32 B B B B A A B C C C A C B C C

33 A B B B B B B C C B A A A A A

34 A A A A B B B C C B C A B C A

35 A B A A A A A B C B A A B A A

36 A B A B A A B C B C A A B A A

37 A B A B B A B C B C A A B B A

38 A A A B B A B B B C A A A A A

39 A B A B A A C C C B A A B B B

40 A B A A B B B C A B A A A A A

41 C B C B A A B C A B A C A B C

42 A B A A A A B B C C A A B B B

43 A A B B B B B C C C A A B C A

Page 63: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

50

44 A B A B A A B C C B A A B A A

45 A B A B B A B C C B C A B A C

46 A B A B A A B C C B A A B B B

47 A B B B A C A C C B B B C C B

48 B B B B B A A C B C A A A A A

49 A B C B B A B C C C B A B C C

50 A B A A A A B C C A A A A B A

51 A B A A A A A C B A A A A A A

52 A B B B A A B C B B A A C B A

53 B B B A A B A B C B A A A C B

54 A B B A B A B C C C A A B C A

55 A A B A B B B C C B A A A A A

3. Data Klasifikasi Nilai Prestasi Siswa SMA Negeri 1 Bringin Tahun

Ajaran 2014/2015

Tabel 3.10

Data Prestasi Belajar Pendidikan Agama Islam

Siswa Kelas XI SMA Negeri 1 Bringin Tahun Ajaran 2014/2015

NO NAMA KELAS NILAI

NA TGS UTS UAS

1 Septi Ambar XI MIA 1 4.00 4.00 4.00 4.00

2 Izzah Iswara XI MIA 1 3.69 4.00 3.56 3.75

3 Dewi Setiyawati XI MIA 1 3.33 3.33 3.33 3.33

4 Murti Wardani XI MIA 1 3.22 3.00 3.11 3.11

5 Hihmatul Arifah XI MIA 1 3.33 3.33 3.33 3.33

6 Novia Sofwatinin‟mah XI MIA 1 3.50 3.33 2.92 3.25

7 Ayu Wardira XI MIA 1 3.42 3.30 3.92 3.55

8 Aida Childa Rosida XI MIA 1 3.76 2.97 3.92 3.55

9 Faza Puspita XI MIA 1 3.08 3.33 3.33 3.25

10 Amalia Mirwacha XI MIA 2 3.00 3.55 3.84 3.46

11 M. Syaiful Anam XI MIA 2 3.06 4.00 3.50 3.52

12 Fuat Hasyim As‟ari XI MIA 2 3.17 3.00 3.33 3.17

13 Laila Rahmawati XI MIA 2 3.10 3.33 3.56 3.33

14 Syarifa Ulfa XI MIA 2 3.33 3.33 3.33 3.33

Page 64: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

51

15 M. Rifqul Umam XI MIA 2 3.50 3.92 3.76 3.73

16 M. Lukman Asy‟ary XI MIA 2 3.94 4.00 3.78 3.91

17 Siti Maryam XI MIA 3 2.89 3.45 3.92 3.42

18 Yulianti Kusnia Sari XI MIA 3 3.58 3.67 3.69 3.65

19 Siti Awaliyah XI MIA 3 3.50 3.86 4.00 3.79

20 Rika Retno Bifanti XI MIA 3 3.08 3.33 3.33 3.25

21 Rina Afni Datusshova XI MIA 3 3.89 3.82 3.25 3.65

22 Menik Gustinasari XI MIA 3 3.25 3.37 4.00 3.54

23 Andi Ssantoso XI MIA 3 2.54 2.92 3.00 2.82

24 Yumna Maulidiya Husna XI MIA 3 3.92 3.86 3.68 3.82

25 Hanik Sa‟adah XI IIS 1 2.54 2.50 3.33 2.79

26 Ridi Pramesti XI IIS 1 3.25 3.67 3.33 3.42

27 Anisaul Faoziah XI IIS 1 3.08 2.92 3.50 3.17

28 Hanum Zuroul XI IIS 1 3.50 3.65 3.42 3.52

29 Ria Enta XI IIS 1 3.92 3.82 4.00 3.91

30 Dila Istikasari XI IIS 1 3.00 2.92 3.82 3.25

31 Sri Partinah XI IIS 1 3.50 3.67 3.50 3.56

32 Fatkhul Khoiri XI IIS 2 2.54 2.85 3.92 3.10

33 Fery Wicahyo XI IIS 2 4.00 3.55 3.87 3.81

34 Risma Munawaroh XI IIS 2 3.00 3.82 2.92 3.25

35 Cici Maulidiyah XI IIS 2 3.25 3.62 3.82 3.56

36 Dwi Arfiyanti XI IIS 2 3.58 3.68 3.35 3.54

37 M. Farid Kusaini XI IIS 2 3.78 4.00 3.67 3.82

38 Qurratul Laily XI IIS 2 3.25 3.50 3.92 3.56

39 Kiki Wulansari XI IIS 2 2.92 3.54 2.86 3.11

40 Nizar Ali Alfariz XI IIS 2 2.92 3.87 3.84 3.54

41 Arika Wardani XI IIS 3 2.92 3.82 3.00 3.25

42 Handayani XI IIS 3 4.00 4.00 4.00 4.00

43 Zahara XI IIS 3 2.92 2.33 3.67 2.97

44 Ika Putri Lestari XI IIS 3 4.00 3.92 4.00 3.97

45 Nurul Afni Faizah XI IIS 3 2.54 3.92 2.87 3.11

46 Nurul Huda Septiani XI IIS 3 3.87 3.82 4.00 3.90

47 Novi Al Frandi XI IIS 3 3.25 3.50 3.92 3.56

48 Vicky Wulan Soraya XI BHS 2.92 2.67 3.74 3.11

49 Abdul Rosyid XI BHS 3.00 3.33 3.67 3.33

50 Nur Indah XI BHS 4.00 3.61 3.00 3.54

51 Maratus Sholikah XI BHS 3.00 3.33 3.67 3.33

Page 65: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

52

52 Fajar Irawan XI BHS 4.00 4.00 3.92 3.97

53 Layla XI BHS 2.92 3.67 2.33 2.97

54 Novia K. XI BHS 3.00 3.67 3.70 3.46

55 Ida Intan Desmatasari XI BHS 4.00 4.00 4.00 4.00

Keterangan :

NA diperoleh dengan menggunakan rumus sebagai berikut :

Dari hasil penelitian tersebut akan di cari korelasi intensitas pemanfaatan

situs keagamaan dengan prestasi belajar pendidikan agama Islam siswa kelas XI

SMA Negeri 1 Bringin dengan menggunakan teknik korelasi product moment.

Rumus :

( )( )

√*( ( ) ( ( ) )+

Keterangan :

= Koefisien korelasi antara x dan y

X = Variabel intensitas pemanfaatan situs keagamaan

Y = Variabel presentasi ujian

N = Jumlah responden

X² = Hasil kuadrat variabel x

Y² = Hasil kuadrat variabel y

XY = Produk x-y

Σ = Jumlah

3

/UKKUASRUTSNTGNA

Page 66: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

53

BAB IV

ANALISIS DATA

Setelah data terkumpul, maka langkah yang penulis tempuh selanjutnya

adalah menganalisis data. Adapun data yang akan penulis analisis adalah sebagai

berikut:

1. Tingkat intensitas pemanfaatan situs keagamaan siswa kelas XI SMA Negeri 1

Bringin tahun ajaran 2104/2015 .

2. Tingkat prestasi siswa kelas XI SMA Negeri 1 Bringin Pendidikan Pendidikan

Agama Islam tahun ajaran 2014/2015.

3. Hubungan intensitas pemanfaatan situs keagamaan dengan prestasi belajar

Pendidikan Agama Islam siswa kelas XI SMA Negeri 1 Bringin tahun ajaran

2014/2015.

A. Analisis Pertama

1. Analisis data mengenai intensitas pemanfaatan situs keagamaan siswa

kelas XI diperoleh dari penyebaran angket yang terdiri dari 15 (lima

belas) pertanyaan. Masing-masing pertanyaan disediakan 3 (tiga)

alternatif jawaban dengan bobot nilai sebagai berikut:

1) Alternatif jawaban A memiliki nilai 3

2) Alternatif jawaban B memiliki nilai 2

3) Alternatif jawaban C memilIki nilai 1

Adapun langkah-langkah yang diambil dalam analisis ini adalah sebagai

berikut:

Page 67: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

54

a. Membuat tabel daftar nilai dan nominasi hasil observasi dalam

daftar rating scale pada variabel intensitas pemanfaatan situs

keagamaan.

b. Membuat tabel distribusi frekuensi jawaban dari angket.

c. Memprosentasekan jawaban.

d. Menginterpretasikan hasil prosentase jawaban responden.

Tabel 4.1

Dafta Hasil Aangket

Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan

NO 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15

1 3 3 3 2 3 3 3 1 1 2 3 3 3 3 3

2 3 2 2 3 2 3 2 1 1 2 3 3 2 3 3

3 3 2 2 3 2 3 1 1 1 1 2 2 2 1 2

4 3 3 3 2 3 3 2 1 1 1 3 3 3 3 3

5 3 2 3 3 3 3 2 1 2 1 3 3 3 3 3

6 2 2 3 2 2 2 2 1 1 1 3 3 1 3 3

7 3 2 3 3 2 3 2 1 1 1 3 3 3 3 3

8 3 2 3 3 2 3 2 1 1 2 3 3 2 3 3

9 3 2 2 2 2 3 2 1 1 1 2 1 3 1 2

10 3 2 2 2 2 3 2 1 1 2 3 3 3 3 3

11 3 2 3 2 3 3 2 3 2 2 3 3 2 2 3

12 3 3 2 1 3 3 2 1 1 1 3 1 2 2 1

13 3 2 2 2 2 3 1 1 1 1 3 3 2 3 3

14 3 2 1 3 2 1 2 1 2 2 1 3 2 1 1

15 3 2 3 2 2 3 2 1 1 1 3 3 3 2 3

16 3 3 3 3 3 3 2 1 2 2 3 3 2 3 3

17 3 2 3 3 3 3 3 1 2 1 3 3 2 3 3

18 3 2 2 2 2 2 2 1 1 2 3 2 2 2 2

Page 68: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

55

19 3 3 2 2 2 2 2 1 2 1 3 3 1 3 3

20 3 1 3 2 3 3 2 1 1 2 3 3 3 2 3

21 3 3 2 2 3 2 3 2 3 1 3 3 2 3 3

22 3 2 3 2 3 3 2 1 1 1 3 3 3 3 3

23 3 3 3 2 2 2 2 1 1 1 3 3 2 2 3

24 3 3 3 2 2 3 2 1 1 2 3 3 3 3 3

25 3 2 2 3 2 2 2 1 1 1 3 3 2 2 3

26 3 2 3 2 3 2 2 1 1 1 3 3 2 2 3

27 3 2 3 3 2 2 2 1 2 1 3 1 2 3 1

28 3 3 3 3 2 2 2 1 2 2 3 3 2 3 3

29 3 2 3 2 3 3 2 1 1 2 3 3 2 3 3

30 3 2 1 2 3 1 2 1 1 3 1 3 2 3 1

31 3 2 2 2 3 3 2 1 1 1 3 3 3 3 3

32 2 2 2 2 3 3 2 1 1 1 3 1 2 1 1

33 3 2 2 2 2 2 2 1 1 2 3 3 3 3 3

34 3 3 3 3 2 2 2 1 1 2 1 3 2 1 3

35 3 2 3 3 3 3 3 2 1 2 3 3 2 3 3

36 3 2 3 2 3 3 2 1 2 1 3 3 2 3 3

37 3 2 3 2 2 3 2 1 2 1 3 3 2 2 3

38 3 3 3 2 2 3 2 2 2 1 3 3 3 3 3

39 3 2 3 2 3 3 1 1 1 2 3 3 2 2 2

40 3 2 3 3 2 2 2 1 3 2 3 3 3 3 3

41 1 2 1 2 3 3 2 1 3 2 3 1 3 2 1

42 3 2 3 3 3 3 2 2 1 1 3 3 2 2 2

43 3 3 2 2 2 2 2 1 1 1 3 3 2 1 3

44 3 2 3 2 3 3 2 1 1 2 3 3 2 3 3

45 3 2 3 2 2 3 2 1 1 2 1 3 2 3 1

46 3 2 3 2 3 3 2 1 1 2 3 3 2 2 2

47 3 2 2 2 3 1 3 1 1 2 2 2 1 1 2

48 2 2 2 2 2 3 3 1 2 1 3 3 3 3 3

Page 69: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

56

49 3 2 1 2 2 3 2 1 1 1 2 3 2 1 1

50 3 2 3 3 3 3 2 1 1 3 3 3 3 2 3

51 3 2 3 3 3 3 3 1 2 3 3 3 3 3 3

52 3 2 2 2 3 3 2 1 2 2 3 3 1 2 3

53 2 2 2 3 3 2 3 2 1 2 3 3 3 1 2

54 3 2 2 3 2 3 2 1 1 1 3 3 2 1 3

55 3 3 2 3 2 2 2 1 1 2 3 3 3 3 3

Tabel 4.2

Daftar Nilai Distribusi Frekuensi

Tentang Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan

NO NAMA JAWABAN NILAI

TOTAL A B C 3 2 1

1 Septi Ambar 11 2 2 33 4 2 39

2 Izzah Iswara 7 6 2 21 12 2 35

3 Dewi Setiyawati 3 7 5 9 14 5 28

4 Murti Wardani 10 2 3 30 4 3 37

5 Hihmatul Arifah 10 3 2 30 6 2 38

6 Novia Sofwatinin‟mah 5 6 4 15 12 4 31

7 Ayu Wardira 9 3 3 27 6 3 36

8 Aida Childa Rosida 8 5 2 24 10 2 36

9 Faza Puspita 3 7 5 9 14 5 28

10 Amalia Mirwacha 7 6 2 21 12 2 35

11 M. Syaiful Anam 8 7 - 24 14 - 38

12 Fuat Hasyim As‟ari 5 4 6 15 8 6 29

13 Laila Rahmawati 6 5 4 18 10 4 32

14 Syarifa Ulfa 3 6 6 9 12 6 27

15 M. Rifqul Umam 7 5 3 21 10 3 34

16 M. Lukman Asy‟ary 10 4 1 30 8 1 39

17 Siti Maryam 10 3 2 30 6 2 38

18 Yulianti Kusnia Sari 2 11 2 6 22 2 30

19 Siti Awaliyah 6 6 3 18 12 3 33

20 Rika Retno Bifanti 8 4 3 24 8 3 35

Page 70: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

57

21 Rina Afni Datusshova 9 5 1 27 10 1 38

22 Menik Gustinasari 9 3 3 27 6 3 36

23 Andi Ssantoso 6 6 3 18 12 3 33

24 Yumna Maulidiya Husna 9 4 2 27 8 2 37

25 Hanik Sa‟adah 5 7 3 15 14 3 32

26 Ridi Pramesti 6 6 3 18 12 3 33

27 Anisaul Faoziah 5 6 4 15 12 4 31

28 Hanum Zuroul 8 6 1 24 12 1 37

29 Ria Enta 8 5 2 24 10 2 36

30 Dila Istikasari 5 4 6 15 8 6 29

31 Sri Partinah 8 4 3 24 8 3 35

32 Fatkhul Khoiri 3 6 6 9 12 6 27

33 Fery Wicahyo 6 7 2 18 14 2 34

34 Risma Munawaroh 6 5 4 18 10 4 32

35 Cici Maulidiyah 10 4 1 30 8 1 39

36 Dwi Arfiyanti 8 5 2 24 10 2 36

37 M. Farid Kusaini 6 7 2 18 14 2 34

38 Qurratul Laily 9 5 1 27 10 1 38

39 Kiki Wulansari 6 6 3 18 12 3 33

40 Nizar Ali Alfariz 9 5 1 27 10 1 38

41 Arika Wardani 5 5 5 15 10 5 30

42 Handayani 7 6 2 21 12 2 35

43 Zahara 5 6 4 15 12 4 31

44 Ika Putri Lestari 8 5 2 24 10 2 36

45 Nurul Afni Faizah 5 6 4 15 12 4 31

46 Nurul Huda Septiani 6 7 2 18 14 2 34

47 Novi Al Frandi 3 7 5 9 14 5 28

48 Vicky Wulan Soraya 7 6 2 21 12 2 35

49 Abdul Rosyid 3 6 6 9 12 6 27

50 Nur Indah 10 3 2 30 6 2 38

51 Maratus Sholikah 12 2 1 36 4 1 41

52 Fajar Irawan 6 7 2 18 14 2 34

53 Layla 6 7 2 18 14 2 34

54 Novia K. 6 5 4 18 10 4 32

55 Ida Intan Desmatasari 8 5 2 24 10 2 36

Page 71: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

58

Dari data di atas dapat dicari skor tertinggi dan terendah kemudian dicari

intervalnya dengan menggunakan rumus:

Keterangan:

i : Interval

Xt : Nilai tertinggi

Xr : Nilai terendah

Ki : Kelas interval (tinggi, sedang, rendah)

Dari data hasil angket intensitas pemanfaatan situs keagamaan, diperoleh

nilai tertinggi adalah 41 dan nilai terendah adalah 27. Dengan menggolongkan

data tersebut ke dalam 3 kelas maka dapat diketahui interval kelasnya, yaitu:

i=

i=

= 5

Jadi intervalnya adalah : 5

Tabel 4.3

Interval Skor Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan

Interval Jumlah Responden Keterangan

37-41 14 A

32-36 27 B

27-31 14 C

Page 72: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

59

Berdasarkan tabel di atas dapat diketahui:

1. Untuk hasil intensitas pemanfaatan situs keagaman yang termasuk dalam

kategori baik memperoleh skor antara 37-41 sebanyak 14 responden.

2. Untuk hasil intensitas pemanfaatan situs keagaman yang termasuk dalam

kategori cukup memperoleh skor antara 32-36 sebanyak 27 responden.

3. Untuk hasil intensitas pemanfaatan situs keagaman yang termasuk dalam

kategori kurang memperoleh skor antara 27-31 dengan jumlah sebanyak 14

responden.

Tabel 4.4

Data Nominasi Interval

Tentang Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan

NO NAMA SKOR NOMINASI

1 Septi Ambar 39 A

2 Izzah Iswara 35 B

3 Dewi Setiyawati 28 C

4 Murti Wardani 37 A

5 Hihmatul Arifah 38 A

6 Novia Sofwatinin‟mah 31 C

7 Ayu Wardira 36 B

8 Aida Childa Rosida 36 B

9 Faza Puspita 28 C

10 Amalia Mirwacha 35 B

11 M. Syaiful Anam 38 A

12 Fuat Hasyim As‟ari 29 C

13 Laila Rahmawati 32 B

14 Syarifa Ulfa 27 C

15 M. Rifqul Umam 34 B

16 M. Lukman Asy‟ary 39 A

17 Siti Maryam 38 A

Page 73: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

60

18 Yulianti Kusnia Sari 30 C

19 Siti Awaliyah 33 B

20 Rika Retno Bifanti 35 B

21 Rina Afni Datusshova 38 A

22 Menik Gustinasari 36 B

23 Andi Ssantoso 33 B

24 Yumna Maulidiya Husna 37 A

25 Hanik Sa‟adah 32 B

26 Ridi Pramesti 33 B

27 Anisaul Faoziah 31 C

28 Hanum Zuroul 37 A

29 Ria Enta 36 B

30 Dila Istikasari 29 C

31 Sri Partinah 35 B

32 Fatkhul Khoiri 27 C

33 Fery Wicahyo 34 B

34 Risma Munawaroh 32 B

35 Cici Maulidiyah 39 A

36 Dwi Arfiyanti 36 B

37 M. Farid Kusaini 34 B

38 Qurratul Laily 38 A

39 Kiki Wulansari 33 B

40 Nizar Ali Alfariz 38 A

41 Arika Wardani 30 C

42 Handayani 35 B

43 Zahara 31 C

44 Ika Putri Lestari 36 B

45 Nurul Afni Faizah 31 C

46 Nurul Huda Septiani 34 B

47 Novi Al Frandi 28 C

48 Vicky Wulan Soraya 35 B

49 Abdul Rosyid 27 C

50 Nur Indah 38 A

Page 74: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

61

51 Maratus Sholikah 41 A

52 Fajar Irawan 34 B

53 Layla 34 B

54 Novia K. 32 B

55 Ida Intan Desmatasari 36 B

Setelah diketahui berapa banyak responden yang memanfaatkan situs

keagamaan yang di kategorikan baik, cukup dan kurang, kemudian

diprosentasekan dengan rumus sebagai berikut:

P=

1. Untuk hasil intensitas pemanfaatan situs keagamaan yang masuk ke dalam

kategori baik mendapatkan nilai A dengan jumlah sebanyak 14 responden :

P=

= 25,45%

2. Untuk hasil intensitas pemanfaatan situs keagamaan yang masuk ke dalam

kategori baik mendapatkan nilai B dengan jumlah sebanyak 27 responden :

P=

= 49,09%

3. Untuk hasil intensitas pemanfaatan situs keagamaan yang masuk ke dalam

kategori baik mendapatkan nilai C dengan jumlah sebanyak 14 responden :

P=

= 25,45%

Untuk lebih jelas penulis akan sampaiakan dalam bentuk tabel distribusi

intensitas pemanfaatan situs keagamaan:

Page 75: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

62

Tabel 4.5

Distribusi Frekuensi Jawaban

Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan

No.

Intensitas

Pemanfaatan Situs

Keagamaan

Interval Frekuensi Prosentase

1 Kategori baik (A) 38-42 14 25,45%

2 Kategori cukup (B) 33-37 27 49,09%

3 Kategori kurang (C) 28-32 14 25,45%

TOTAL 55 99,99%

Dari perhitungan persentase tersebut dapat disimpulkan bahwa

intensitas pemanfaatan situs keagamaan kategori baik adalah 25%

dengan jumlah 14 reponden, intensitas pemanfaatan situs keagamaan

kategori cukup adalah 49% dengan jumlah 27 reponden, intensitas

pemanfaatan situs keagamaan kategori kurang adalah 25% dengan

jumlah 14 reponden. Dengan demikian intensitas pemanfaatan situs

keagamaan adalah cukup.

2. Selanjutnya menganalisis hasil prestasi yang di dapatkan dari hasil

observasi melalui data yang telah di peroleh sebagai berikut :

Tabel 4.6

Daftar Nilai Distribusi Frekuensi

Tentang Prestasi Belajar Pendidikan Agama Islam

NO NAMA KELAS NA

1 Septi Ambar XI MIA 1 4.00

2 Izzah Iswara XI MIA 1 3.75

3 Dewi Setiyawati XI MIA 1 3.33

Page 76: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

63

4 Murti Wardani XI MIA 1 3.11

5 Hihmatul Arifah XI MIA 1 3.33

6 Novia Sofwatinin‟mah XI MIA 1 3.25

7 Ayu Wardira XI MIA 1 3.55

8 Aida Childa Rosida XI MIA 1 3.55

9 Faza Puspita XI MIA 1 3.25

10 Amalia Mirwacha XI MIA 2 3.46

11 M. Syaiful Anam XI MIA 2 3.52

12 Fuat Hasyim As‟ari XI MIA 2 3.17

13 Laila Rahmawati XI MIA 2 3.33

14 Syarifa Ulfa XI MIA 2 3.33

15 M. Rifqul Umam XI MIA 2 3.73

16 M. Lukman Asy‟ary XI MIA 2 3.91

17 Siti Maryam XI MIA 3 3.42

18 Yulianti Kusnia Sari XI MIA 3 3.65

19 Siti Awaliyah XI MIA 3 3.79

20 Rika Retno Bifanti XI MIA 3 3.25

21 Rina Afni Datusshova XI MIA 3 3.65

22 Menik Gustinasari XI MIA 3 3.54

23 Andi Ssantoso XI MIA 3 2.82

24 Yumna Maulidiya Husna XI MIA 3 3.82

25 Hanik Sa‟adah XI IIS 1 2.79

26 Ridi Pramesti XI IIS 1 3.42

27 Anisaul Faoziah XI IIS 1 3.17

28 Hanum Zuroul XI IIS 1 3.52

29 Ria Enta XI IIS 1 3.91

30 Dila Istikasari XI IIS 1 3.25

31 Sri Partinah XI IIS 1 3.56

32 Fatkhul Khoiri XI IIS 2 3.10

33 Fery Wicahyo XI IIS 2 3.81

34 Risma Munawaroh XI IIS 2 3.25

35 Cici Maulidiyah XI IIS 2 3.56

36 Dwi Arfiyanti XI IIS 2 3.54

37 M. Farid Kusaini XI IIS 2 3.82

38 Qurratul Laily XI IIS 2 3.56

39 Kiki Wulansari XI IIS 2 3.11

40 Nizar Ali Alfariz XI IIS 2 3.54

Page 77: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

64

41 Arika Wardani XI IIS 3 3.25

42 Handayani XI IIS 3 4.00

43 Zahara XI IIS 3 2.97

44 Ika Putri Lestari XI IIS 3 3.97

45 Nurul Afni Faizah XI IIS 3 3.11

46 Nurul Huda Septiani XI IIS 3 3.90

47 Novi Al Frandi XI IIS 3 3.56

48 Vicky Wulan Soraya XI BHS 3.11

49 Abdul Rosyid XI BHS 3.33

50 Nur Indah XI BHS 3.54

51 Maratus Sholikah XI BHS 3.33

52 Fajar Irawan XI BHS 3.97

53 Layla XI BHS 2.97

54 Novia K. XI BHS 3.46

55 Ida Intan Desmatasari XI BHS 4.00

3. Mengklasifikasikan nilai prestasi responden dengan pedoman skala SMA

Negeri 1 Bringin sebagai berikut :

a. Skala 75 – 100 dengan angka 3.00 – 4.00 nilai SB

b. Skala 50 – 74 dengan angka 2.00 – 2.99 nilai B

c. Skala 25 – 49 dengan angka 1.00 – 1.99 nilai C

d. Skala 0 – 24 dengan angaka 0.00 – 0.99 nilai K

Tabel 4.7

Klasifikasi Nilai Prestasi Belajar Pendidikan Agama Islam

SMA Negeri 1 Bringin Tahun Ajaran 2014/2015

NO NAMA SKOR NOMINASI

1 Septi Ambar 4.00 SB

2 Izzah Iswara 3.75 SB

3 Dewi Setiyawati 3.33 SB

4 Murti Wardani 3.11 SB

5 Hihmatul Arifah 3.33 SB

Page 78: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

65

6 Novia Sofwatinin‟mah 3.25 SB

7 Ayu Wardira 3.55 SB

8 Aida Childa Rosida 3.55 SB

9 Faza Puspita 3.25 SB

10 Amalia Mirwacha 3.46 SB

11 M. Syaiful Anam 3.52 SB

12 Fuat Hasyim As‟ari 3.17 SB

13 Laila Rahmawati 3.33 SB

14 Syarifa Ulfa 3.33 SB

15 M. Rifqul Umam 3.73 SB

16 M. Lukman Asy‟ary 3.91 SB

17 Siti Maryam 3.42 SB

18 Yulianti Kusnia Sari 3.65 SB

19 Siti Awaliyah 3.79 SB

20 Rika Retno Bifanti 3.25 SB

21 Rina Afni Datusshova 3.65 SB

22 Menik Gustinasari 3.54 SB

23 Andi Ssantoso 2.82 B

24 Yumna Maulidiya Husna 3.82 SB

25 Hanik Sa‟adah 2.79 B

26 Ridi Pramesti 3.42 SB

27 Anisaul Faoziah 3.17 SB

28 Hanum Zuroul 3.52 SB

29 Ria Enta 3.91 SB

30 Dila Istikasari 3.25 SB

31 Sri Partinah 3.56 SB

32 Fatkhul Khoiri 3.10 SB

33 Fery Wicahyo 3.81 SB

34 Risma Munawaroh 3.25 SB

35 Cici Maulidiyah 3.56 SB

36 Dwi Arfiyanti 3.54 SB

37 M. Farid Kusaini 3.82 SB

38 Qurratul Laily 3.56 SB

39 Kiki Wulansari 3.11 SB

40 Nizar Ali Alfariz 3.54 SB

41 Arika Wardani 3.25 SB

42 Handayani 4.00 SB

43 Zahara 2.97 B

44 Ika Putri Lestari 3.97 SB

Page 79: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

66

45 Nurul Afni Faizah 3.11 SB

46 Nurul Huda Septiani 3.90 SB

47 Novi Al Frandi 3.56 SB

48 Vicky Wulan Soraya 3.11 SB

49 Abdul Rosyid 3.33 SB

50 Nur Indah 3.54 SB

51 Maratus Sholikah 3.33 SB

52 Fajar Irawan 3.97 SB

53 Layla 2.97 B

54 Novia K. 3.46 SB

55 Ida Intan Desmatasari 4.00 SB

Kemudian mencari banyaknya individu dalam kategori :

a) Kategori SB sejumlah 51 responden

b) Kategori B sejumlah 4 responden

Selain itu, mencari presentase pada tiap kategori dengan menggunakan rumus

sebagai berikut :

P =

Keterangan :

P : Prosentase

F : Frekuensi

N : Jumlah Total Sampel

Setelah dilakukan perhitungan, maka kategori prestasi belajar dapat dijelaskan

sebagai berikut :

a) Prestasi belajar pada kategori SB sebanyak 51 responden :

P =

= 92.72 %

Page 80: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

67

b) Prestasi belajar pada kategori B sebanyak 3 responden :

P =

= 7.27 %

Untuk lebih jelasnya penulis sajikan dalam bentuk tabel sebagai berikut :

Tabel 4.8

Interval Skor Prestasi Belajar Pendidikan Agama Islam

No Kategori Skala Frekuensi Persentase

1 SB 3.00 – 4.00 51 92.72 %

2 B 2.00 – 2.99 4 7.27 %

JUMLAH 55 99.99 %

Berdasatkan tabel di atas, dapat diketahui hasil prestasi belajar Pendidikan

Agama Islam tahun ajaran 2014/215 yang termasuk dalam kategori SB

sebesar 92.72 % , kategori B sebesar 7.27 %.

B. Analisis Lanjut / Analisis Uji Hipotesis

Untuk mengetahui apakah ada hubungan antara intensitas pemanfaatan

situs keagamaan dengan prestasi belajar pendidikan agama Islam siswa kelas

XI SMA Negeri 1 Bringin tahun ajaran 2014/2015. Maka penulis

menggunakan teknik korelasi product moment untuk menganalisisnya.

Langkah –langkahnya yaitu :

1. Membuat tabel persiapan atau tabel kerja

Rumus :

( )( )

√*( ( ) ( ( ) )+

Page 81: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

68

Keterangan :

= Koefisien korelasi antara x dan y

X = Variabel intensitas pemanfaatan situs keagamaan

Y = Variabel presentasi ujian

N = Jumlah responden

X² = Hasil kuadrat variabel x

Y² = Hasil kuadrat variabel y

XY = Produk x-y

Σ = Jumlah

Tabel 4.9

Tabel Kerja Product Moment Hubungan Intensitas Pemanfaatan

Situs Keagamaan dengan Prestasi Belajar Pendidikan Agama Islam Siswa

Kelas XI SMA Negeri 1 Bringin Tahun Ajaran 2014/2015

No X Y X² Y² XY

1 39 4.00 1521 16 156

2 35 3.75 1225 14.0625 131.25

3 28 3.33 784 11.0889 93.24

4 37 3.11 1369 9.6721 115.07

5 38 3.33 1444 11.0889 126.54

6 31 3.25 961 10.5625 100.75

7 36 3.55 1296 12.5788 127.68

8 36 3.55 1296 12.6025 127.8

9 28 3.25 784 10.5408 90.9067

10 35 3.46 1225 11.9947 121.217

11 38 3.52 1444 12.3904 133.76

12 29 3.17 841 10.0278 91.8333

13 32 3.33 1024 11.0889 106.56

14 27 3.33 729 11.0889 89.91

15 34 3.73 1156 13.888 126.707

16 39 3.91 1521 15.262 152.36

Page 82: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

69

17 38 3.42 1444 11.6964 129.96

18 30 3.65 900 13.2982 109.4

19 33 3.79 1089 14.3388 124.96

20 35 3.25 1225 10.5408 113.633

21 38 3.65 1444 13.3468 138.827

22 36 3.54 1296 12.5316 127.44

23 33 2.82 1089 7.9524 93.06

24 37 3.82 1369 14.5924 141.34

25 32 2.79 1024 7.7841 89.28

26 33 3.42 1089 11.6736 112.75

27 31 3.17 961 10.0278 98.1667

28 37 3.52 1369 12.4139 130.363

29 36 3.91 1296 15.3142 140.88

30 29 3.25 841 10.5408 94.1533

31 35 3.56 1225 12.6499 124.483

32 27 3.10 729 9.63068 83.79

33 34 3.81 1156 14.4907 129.427

34 32 3.25 1024 10.5408 103.893

35 39 3.56 1521 12.6973 138.97

36 36 3.54 1296 12.508 127.32

37 34 3.82 1156 14.5669 129.767

38 38 3.56 1444 12.6499 135.153

39 33 3.11 1089 9.65138 102.52

40 38 3.54 1444 12.5552 134.647

41 30 3.25 900 10.5408 97.4

42 35 4.00 1225 16 140

43 31 2.97 961 8.84071 92.1733

44 36 3.97 1296 15.7874 143.04

45 31 3.11 961 9.6721 96.41

46 34 3.90 1156 15.184 132.487

47 28 3.56 784 12.6499 99.5867

48 35 3.11 1225 9.6721 108.85

49 27 3.33 729 11.1111 90

50 38 3.54 1444 12.508 134.393

51 41 3.33 1681 11.1111 136.667

52 34 3.97 1156 15.7874 135.093

53 34 2.97 1156 8.84071 101.093

54 32 3.46 1024 11.9485 110.613

55 36 4.00 1296 16 144

Page 83: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

70

Jadi pada tabel di atas dapat diketahui bahwa :

Σ X = 1868 Σ X² = 64134 Σ XY = 6507.57

Σ Y = 190.86 Σ Y² = 667.585 N = 55

Untuk menjawab rumusan masalah “Adakah hubungan intensitas

pemanfaatan situs keagamaan dengan prestasi belajar Pendidikan Agama Islam

siswa kelas XI SMA Negeri 1 Bringin tahun ajaran 2014/2015”, maka dilakukan

perhitungan dengan menggunakan korelasi product moment. Adapun hasil hitung

dari data tersebut adalah sebagai berikut :

( )( )

√*( ( ) ( ( ) )+

= ( )( )

√*( ( ) )( ( ) )+

=

√*( )( )

=

√( )( )

=

=

= 0.42

Dari perhitungan data dengan menggunakan teknik product moment di

atas berada diatas diketahui bahwa r observasi sebesar 0.42 dimana berada

diatas taraf signifikan 5% sebesar 0.266 dan di atas taraf signifikan 1% sebesar

0.345.

Page 84: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

71

Untuk lebih jelasnya penulis sajikan tabel sebagai berikut :

Tabel 4.10

Nilai Product Moment Untuk N = 55

N HASIL PERHITUNGAN TARAF SIGNIFIKANSI

1% 5%

55 0.42 0.345 0.266

Dan perlu untuk mengetahui dalam kriteria penyajian hipotesis tersebut :

a. Apabila ≤ r tabel, maka Ho diterima .

b. Apabila ≥ r tabel, maka Ho ditolak .

Keterangan :

Ho : Tidak ada hubungan yang signifikan antara variabel X dan variabel Y.

Ha : Ada hubungan yang signifikan antara variabel X dan variabel Y.

Dengan demikian ≥ r tabel yaitu 0.42 ≥ 0.345 dan 0.266 maka

hipotesis nihil Ho ditolak, berarti yang penulis ajukan Ha dapat diterima

kebenarannya. Artinya, dalam hal ini menunjukkan adanya hubungan yang positif

antara intensitas pemanfaatan situs keagamaan dengan prestasi belajar Pendidikan

Agama Islam siswa kelas XI SMA Negeri 1 Bringin tahun ajaran 2014/2015.

Page 85: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

72

BAB V

PENUTUP

A. Simpulan

Setelah data terkumpul dan di analisis menggunakan teknik

perhitungan korelasi product moment sebagaimana dalam bab IV, maka

hasil akhirnya dapat disimpulkan sebagai berikut :

1. Intensitas pemanfaatan situs keagamaan pada pembelajaran

Pendidikan Agama Islam siswa kelas XI SMA Negeri 1 Bringin tahun

ajaran 2014/2015 termasuk dalam kategori “Baik”, yaitu 25,45%

dengan jumlah responden 14 siswa. Kategori “Cukup”, yaitu 49,09%

dengan jumlah responden 27 siswa. Kategori “Kurang”, 25,45%

dengan jumlah responden 14 siswa.

2. Prestasi belajar Pendidikan Agama Islam siswa kelas XI SMA Negeri

1 Bringin tahun ajaran 2014/2015 termasuk dalam kategori “Sangat

Baik”, yaitu 92,72% dengan jumlah responden 51 siswa. Kategori

“Baik”, yaitu 7,27 % dengan jumlah responden 4 siswa.

3. Ada hubungan antara Intensitas pemanfaatan situs keagamaan dengan

prestasi belajar Pendidikan Agama Islam siswa kelas XI SMA Negeri

1 Bringin tahun ajaran 2014/2015. Hal ini terbukti dari hasil analisis

product moment yang nilai ≥ yaitu 0.42 ≥ 0,266 dan 0,345.

Page 86: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

73

B. Saran

Peneliti memberikan beberapa saran berkaitan dengan telah terujinya

hipotesis dalam penelitian, yaitu:

1. Kepada Kepala SMA Negeri 1 Bringin

Kepada kepala sekolah SMA Negeri 1 Bringin, Ibu Dra.

Yulia Susilowati, M.Pd perlu mempertahankan dan meningkatkan

sarana media pembelajaran elektronik khususnya internet guna

memotivasi siswa sehingga dapat memaksimalkan prestasi

belajarnya.

2. Kepada Guru PAI

Kepada guru PAI, Bapak Jumhadi, S.Pd.I dan Ibu Siti

Masturotun, S.Ag agar lebih ditingkatkan pemanfaatan situs

keagamaan dalam pembelajaran PAI karena menghasilkan

hubungan positif dengan psertasi belajar siswa.

3. Kepada Peserta Didik

Peserta didik diharapkan lebih semangat dalam mengikuti

pembelajaran PAI sehingga materi yang disampaikan oleh guru

dapat diterima dan diamalkan dalam kehidupan sehari-hari.

Page 87: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

LAMPIRAN

Page 88: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

ANGKET

INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS KEAGAMAAN

Nama

No. Induk

Kelas / jurusan

Petunjuk pengisian :

1. Tulislah nama, no dan kelas sebelum mengerjakan pertanyaan.

2. Bacalah dengan baik seluruh pertanyaan serta alternatif jawaban.

3. Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat menurut anda dengan

memberikan tanda (X) pada huruf a, b atau c.

1. Apakah Anda bisa mengoprasikan internet untuk membuka situs keagamaan?

a. Ya, saya bisa mengoprasikannya

b. Saya belum lancar mengoprasikannya

c. Saya tidak bisa mengoprasikannya

2. Apakah Anda sering mendapatkan kesulitan ketika membuka situs

keagamaan?

a. Tidak pernah

b. Kadang – kadang

c. Sering

3. Apakah Anda tau tentang situs keagamaan ?

a. Ya, saya tau

b. Saya kurang tau

c. Saya tidak tau

4. Apa yang mendorong Anda untuk membuka situs keagamaan?

a. Karena kesadaran diri

b. Karena ada tugas PAI

c. Ikut-ikutan teman

5. Apakah anda membuka situs keagamaan untuk kegiatan belajar ?

a. Ya, Sering

b. Ya, Jarang – jarang

c. Tidak pernah

Page 89: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

6. Apakah anda membuka situs keagamaan untuk mengerjakan tugas PAI dari

guru ?

a. Ya, Sering

b. Ya, Jarang – jarang

c. Tidak pernah

7. Apakah anda menyempatkan diri menggunakan internet untuk membuka situs

keagamaan setiap hari ?

a. Ya, Sering

b. Ya, Jarang – jarang

c. Tidak pernah

8. Dalam satu hari, berapa kali anda membuka situs keagamaan?

a. Lebih dari 3 kali

b. 3 kali

c. Kurang dari 3 kali

9. Berapa kali Anda menggunakan internet untuk membuka situs keagamaan

dalam seminggu?

a. 5 – 6 kali perminggu

b. 3 – 4 kali perminggu

c. 1 – 2 kali perminggu

10. Berapa lama Anda menggunakan internet untuk membuka situs kegamaan

dalam sehari?

a. 2 jam – 4 jam

b. 1 jam – 3 jam

c. Kurang dari 1 jam

11. Apakah Anda merasa ada manfaatnya ketika membuka situs keagamaan?

a. Ya, sangat bermanfaat

b. Kurang bermanfaat

c. Tidak bermanfaat

Page 90: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

12. Menurut Anda ketika membuka situs keagamaan, apakah dapat membantu

menyelsaikan tugas PAI?

a. Ya, sangat membantu

b. Kurang membantu

c. Tidak membantu

13. Apakah Anda selalu mendapat materi PAI ketika membuka situs keagamaan?

a. Selalu

b. Kadang – kadang

c. Tidak pernah

14. Apakah Anda merasa puas dengan adanya hotspot area untuk membantu

proses belajar PAI?

a. Saya merasa puas

b. Saya merasa kurang puas

c. Saya merasa tidak puas

15. Apakah dengan adanya hotspot area sebagai penunjang belajar PAI Anda

merasa semangat dalam belajar?

a. Ya, semangat

b. Kurang semangat

c. Tidak semangat

Page 91: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

Lembar Observasi

Nama sekolahan : SMA Negeri 1 Bringin

Kelas : XI

No Hari /Tanggal Hal-hal yang dilakukan Keterangan

1. Senin,10

November 2014 Mengantar surat penelitian

2. Rabu, 12

November 2014

Berkenalan dan meminta izin

observasi

3. Rabu, 19

November 2014

Wawancara oleh guru bidang

studi PAI kelas XI

Untuk mengetahui

pemanfaatan situs

keagamaan

Observasi dengan

menanyakan jumlah kelas dan

keseluruhan siswa kelas XI

Ada 7 kelas XI

IPA berjumlah 90

siswa, IPS 99

siswa dan BHS

berjumlah 29

siswa

4. Sabtu, 6

Desember 2014

Memperoleh data struktur

organisasi SMA Negeri 1

Bringin

Struktur

Organisasi

Sekolah, TU, BK,

Perpustakaan dan

LAB

5. Rabu, 10

Desember 2014 Penelitian

6. Senin, 15

Desember 2014 Menyebar angket penelitian

7. Sabtu, 27

Desember 2014

Observasi dengan

menanyakan data prestasi

akademis siswa XI

Memperoleh data

Danil siswa

8. Sabtu, 10

Januari 2015

Mengambil surat balasan

penelitian

Page 92: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

Data Pertanyaan Wawancara Kepada Guru PAI

1. Apakah di sekolah bapak sudah memanfaatkan internet dengan baik?

Jawab :

2. Apakah di sekolah bapak sudah memiliki fasilitas wi-fi?

Jawab :

3. Selama pembelajaran PAI, apakah bapak sudah memanfaatkan situs

keagamaan yang ada di internet?

Jawab :

4. Apakah bapak menyuruh siswa mencari berbagai literature melalui internet?

Jawab :

5. Apakah bapak memiliki blog yang berisi materi belajar PAI?

Jawab :

6. Apakah bapak menyuruh siswa mengakses blog bapak untuk tambahan

wawasan mereka?

Jawab :

7. 7. Menurut bapak, apakah situs keagamaan membantu pembelajaran siswa?

Jawab :

8. Menurut bapak, apakah peran internet dapat meningkatkan hasil belajar

siswa?

Jawab :

Page 93: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan
Page 94: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan
Page 95: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan
Page 96: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan
Page 97: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan
Page 98: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan
Page 99: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

DAFTAR NILAI SKK

NAMA : MUH. IMAM FAUZI

NIM : 11110126

FAKULTAS : Tarbiyah dan Ilmu Keguruan

JURUSAN : PAI (Pendidikan Agam Islam)

NO JENIS KEGIATAN WAKTU

KEGIATAN JABATAN NILAI

1. Orientasi peserta akademik dan

kemahasiswaan (OPAK). (DEMA) 25-27 Agustus 2010 Peserta 3

2. Sertifikat UPT PERPUSTAKAAN

STAIN Salatiga. 20-25 September Peserta 3

3.

Surat Keterangan Kegiatan Praktikum

Mata Kuliah Baca Tulis Al Qur‟an

(BTQ) STAIN Salatiga.

22 Juni 2010 Peserta 2

4.

Sertifikat sebagai Penghargaan

menjadi Dewan Formatur 2011 (PPTI

Al Falah)

1 November 2010 Panitia 2

5.

Surat Keterangan Praktikum Mata

Kuliah Komputer Multimedia. STAIN

Salatiga

14-15 Februari 2012 Peserta 2

6. Piagam penghargaan sebagai Panitia

Ziarah Waliyullah di PPTI Al Falah 6 Juli 2012 Panitia 2

7.

Piagam Penghargaan Panitia Khotmil

Khutub “Anggun dalam Bermoral,

Unggul dalam Intelektual” PPTI Al

Falah.

20 Juli 2012 Panitia 2

8.

Sertifikat Gerakan Santri Menulis

“Sarasehan Jurnalistik Ramadhan

2012” PPTI Al Falah

03 Agustus 2012 Peserta 3

9.

Sertifikat Orientasi Dasar Keislaman”

Membangun Karakter Keilaman

Bertaraf Internasional di Era

Globalisasi Bahasa” STAIN Salatiga.

10 September 2012 Peserta 3

10.

Piagam Penghargaan Seminar

Entrepreneurship dan Perkoperasian

2012 “Explore Your Entrepreneurship

Talent” MAPALA MITAPASA &

KSEI STAIN Salatiga.

11 September 2012 Peserta 3

Page 100: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

11.

Sertifikat Achicment Motivation

Training “Dengan AMT, Bangun

Karakter Raih Prestasi”

12 September 2012 Peserta 3

12.

Piagam Penghargaan Panitia 1

Muharrom “Perbaharui Hati dengan

Kebaikan” PPTI Al Falah.

25 November 2012 Panitia 2

13.

Surat Keterangan Praktikum Mata

Kuliah Fiqh “Perawatan Jenazah”

STAIN Salatiga.

3 Desember 2012 Peserta 3

14.

Sertifikat Peringatan Maulud Nabi

Muhammad SAW Tahun 1434. KSEI

STAIN Salatiga.

27 Januari 2013 Peserta 2

15.

Piagam Penghargaan Seminar

Nasional Pelantikan Pengurus HMI

“Kepemimpinan dan Masa Depan

Bangsa” HMI Cabang Salatiga

23 Februari 2013 Peserta 3

16.

Piagam Penghargaan Panitia Isra‟

Mi‟raj “Semangat Membangun

Generasi Mulim yang Berkalitas”

PPTI Al Falah

27 Mei 2013 Panitia 2

17.

Piagam Penghargaan Panitia Halaqoh

Alim Ulama Se-Jawa Tengah &

DIY.PPTI Al Falah

23-24 Juni 2013 Panitia 2

18.

Piagam Penghargaan Panitia Khotmil

Kutub “Meningkatkan Kualitas

Moral, Intelektual, dan Spiritual”

PPTI Al Falah

31 Juni 2013 Panitia 2

19.

Piagam Penghargaan Panitia Pelatihan

Hisab Warukyat “Perbedaan

Penentuan Awal Bulan Qomariyah

dan Hisab Praktis Arah Kiblat” PPTI

Al Falah

20-21 Juli 2013 Panitia 2

20.

Piagam Penghargaan Panitia

Akhirussanah ke XX Pondok

Pesantren Tarbiyatul Islam Al Falah.

25 Juli 2013 Panitia 2

21.

Piagam Penghargaan Panitia

TASPONA “Mewujudkan Santri

Sejati Yang Konsisten sebagai

Generasi Penuntun Bangsa” PPTI Al

Falah

28 Juli 2013 Panitia 2

Page 101: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

22.

Piagam Penghargaan Panitia Halal

Bihalal “Peran Orang Tua Terhadap

Semangat Belajar Santri demi

Terwujudnya Generasi yang

Berakhlakul Karimah” PPTI Al Falah

20 Agustus 2013 Panitia 2

23.

Sertifikat Seminar Nasional Bahasa

Arab”Upaya Menjaga Eksistensi dan

Masa Depan Pembelajaran Bahasa

Arab” ITTAQO STAIN Salatiga

09 Oktober 2013 Panitia 6

24.

Piagam Penghargaan Pawai Ta‟aruf

“Membentuk Karakter Santri sebagai

Insan Kamil yang Kreatif” PPTI Al

Falah

13 November 2013 Panitia 2

25.

Piagam Penghargaan Pawai Ta‟aruf

“Hati Suci Modal Hidup Abadi” PPTI

Al Falah

12 Januari 2014 Panitia 2

26.

Sertifikat Pelatihan Administrasi

“Menciptakan Keseragaman dalam

Management Administrasi dan

Keuangan Demi Menuju Tertib

Organisasi” PMII

20 Januari 2014 Peserta 3

27.

Sertifikat Talk Show “How to be a

Successfull Creative Preneur to Face

ASEAN Economic Community 2015”

KOPMA FATAWA STAIN Salatiga

07 April 2014 Peerta 3

28.

Piagam Penghargaan Panitia Ziarah

Waliyullah ke JAWA Barat. PPTI Al

Falah.

15 Juni 2014 Panitia 2

29.

Piagam Penghargaan Panitia Halal

Bihalal “Memaafkan dan Dimaafkan

sebagai Modal Awal Perbaikan

Akhlak” PPTI Al Falah

10 Agustus 2014 Panitia 2

30.

Piagam Pengargaan Santri

“Momentum untuk Meningkatkan

Hubungan Manusia dengan

Menghargai Perbedaan” PPTI Al

FALAH

16 Agustus 2014 Panitia 2

31.

Sertifikat Talk Show “Ciptakan

Karakter Religius dan Berakhlak

Mulia” Al Khidmah Kampus Kota

Salatiga

19 September 2014 Peserta 3

Page 102: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan
Page 103: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

DAFTAR GAMBAR 1.1

GAMBAR SMA N 1 BRINGIN

Gapura SMA Gerbang SMA

Gedung (Tampak Samping ) Gedung ( Tampak Depan )

Page 104: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

DAFTAR GAMBAR 1.2

GAMBAR TATA USAHA & RUANG GURU

Ruang TU Aktifitas TU

Aktifitas guru saat istirahat Hampir semua guru memanfaatkan

internet untuk menambah wawasan

dan pengetahuan

Page 105: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

DAFTAR GAMBAR 1.3

KEGIATAN PEMBELAJARAN

Ruang Kelas XI SMA Negeri 1

Bringin

Bpk. Jumhadi bersama siswa

mengawali pelajaran dengan membaca

surat – surat pendek

Mempersiapkan pelajaran dengan

memanfaatkan media internet

Siswa antusias dalam mengikuti

pembelajaran

Page 106: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan

DAFTAR GAMBAR 1.4

KEGIATAN PEMBELAJARAN

Ibu Siti mengajar dengan metode

klasik

Siswa Kelas XI IIS nampak antusias

Page 107: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan
Page 108: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan
Page 109: HUBUNGAN INTENSITAS PEMANFAATAN SITUS ...e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/202/1/Muh Imam...viii Fauzi, Muh Imam. 2015. Hubungan Intensitas Pemanfaatan Situs Keagamaan Dengan