HIDROKLOROTIAZID

3
Hidroklorotiazid (HCT) Mengapa obat ini diresepkan? Hidroklorotiazid, digunakan untuk mengobati tekanan darah tinggi dan retensi cairan yang disebabkan oleh berbagai kondisi, termasuk penyakit jantung. Hal ini membantu ginjal untuk membuang air dan garam yang tidak dibutuhkan tubuh melalui urin. Bagaimana obat ini digunakan? Sediaan hidroklorotiazid berbentuk tablet. Biasanya diminum sekali atau dua kali sehari. Jika Anda meminum obat ini sekali sehari, minumlah obat ini di pagi hari, jika Anda meminum obat ini dua kali sehari, minumlah obat ini di pagi dan sore hari untuk menghindari buang air kecil di malam hari. Minumlah obat ini dengan makanan atau snack. Ikuti petunjuk pada label resep Anda secara hati-hati, dan mintalah dokter atau apoteker untuk menjelaskan bagian yang tidak Anda mengerti. Minumlah hidroklorotiazid persis seperti yang dianjurkan. Jangan meminum obat ini lebih atau kurang daripada yang disarankan oleh dokter Anda. Hidroklorotiazid berguna mengontrol tekanan darah tinggi tetapi tidak menyembuhkan. Lan- jutkan untuk meminum hidroklorotiazid walaupun Anda merasa baik. Jangan berhenti memi- num hidroklorotiazid tanpa berbicara dengan dokter Anda. Kegunaan lainnya dari obat ini Hidroklorotiazid juga dapat digunakan untuk mengobati pasien dengan diabetes insipidus dan gangguan elektrolit tertentu dan untuk mencegah batu ginjal pada pasien dengan kadar kalsi um yang tinggi dalam darah mereka. Bicaralah dengan dokter Anda tentang risiko penggun aan obat ini pada kondisi Anda sekarang. Apa tindakan khusus yang harus saya ikuti? Sebelum meminum hidroklorotiazid, - Beritahu dokter dan apoteker jika Anda alergi terhadap hidroklorotiazid, obat-obatan golongan sulfa, atau obat lain. - Beritahu dokter dan apoteker tentang obat-obatan yang sedang Anda gunakan, terutama obat-obatan lainnya untuk tekanan darah tinggi. Jika Anda juga meminum kholestiramin atau kolestipol, minumlah sedikitnya 1 jam setelah meminum hidroklorotiazid. - Beritahu dokter Anda jika Anda memiliki atau pernah menderita diabetes, asam urat, atau

Transcript of HIDROKLOROTIAZID

Page 1: HIDROKLOROTIAZID

Hidroklorotiazid (HCT)

Mengapa obat ini diresepkan?

Hidroklorotiazid, digunakan untuk mengobati tekanan darah tinggi dan retensi cairan yang

disebabkan oleh berbagai kondisi, termasuk penyakit jantung. Hal ini membantu ginjal untuk

membuang air dan garam yang tidak dibutuhkan tubuh melalui urin.

Bagaimana obat ini digunakan?

Sediaan hidroklorotiazid berbentuk tablet. Biasanya diminum sekali atau dua kali sehari. Jika

Anda meminum obat ini sekali sehari, minumlah obat ini di pagi hari, jika Anda meminum

obat ini dua kali sehari, minumlah obat ini di pagi dan sore hari untuk menghindari buang air

kecil di malam hari. Minumlah obat ini dengan makanan atau snack. Ikuti petunjuk pada label

resep Anda secara hati-hati, dan mintalah dokter atau apoteker untuk menjelaskan bagian

yang tidak Anda mengerti. Minumlah hidroklorotiazid persis seperti yang dianjurkan. Jangan

meminum obat ini lebih atau kurang daripada yang disarankan oleh dokter Anda.

Hidroklorotiazid berguna mengontrol tekanan darah tinggi tetapi tidak menyembuhkan. Lan-

jutkan untuk meminum hidroklorotiazid walaupun Anda merasa baik. Jangan berhenti memi-

num hidroklorotiazid tanpa berbicara dengan dokter Anda.

Kegunaan lainnya dari obat ini

Hidroklorotiazid juga dapat digunakan untuk mengobati pasien dengan diabetes insipidus dan

gangguan elektrolit tertentu dan untuk mencegah batu ginjal pada pasien dengan kadar kalsi

um yang tinggi dalam darah mereka. Bicaralah dengan dokter Anda tentang risiko penggun

aan obat ini pada kondisi Anda sekarang.

Apa tindakan khusus yang harus saya ikuti?

Sebelum meminum hidroklorotiazid,

- Beritahu dokter dan apoteker jika Anda alergi terhadap hidroklorotiazid, obat-obatan

golongan sulfa, atau obat lain.

- Beritahu dokter dan apoteker tentang obat-obatan yang sedang Anda gunakan, terutama

obat-obatan lainnya untuk tekanan darah tinggi. Jika Anda juga meminum kholestiramin

atau kolestipol, minumlah sedikitnya 1 jam setelah meminum hidroklorotiazid.

- Beritahu dokter Anda jika Anda memiliki atau pernah menderita diabetes, asam urat, atau

Page 2: HIDROKLOROTIAZID

ginjal, hati, tiroid, atau penyakit paratiroid.

- Beritahu dokter Anda jika Anda sedang hamil, berencana untuk hamil, atau menyusui. Jika

Anda hamil sewaktu meminum hidroklorotiazid, hubungi dokter Anda segera.

- Jika Anda a kan dioperasi, termasuk operasi gigi, beritahu dokter atau dokter gigi bahwa

Anda meminum hidroklorotiazid.

- Anda harus tahu bahwa obat ini mungkin akan membuat Anda mengantuk. Jangan mengen-

darai mobil atau mengoperasikan mesin sampai Anda tahu bagaimana obat ini mempengaru

hi Anda.

- Ingat bahwa alkohol dapat menambah rasa kantuk yang disebabkan oleh obat ini.

- Hindari paparan yang tidak perlu atau yang terlalu lama dengan sinar matahari dan gunakan

pakaian pelindung, kacamata hitam, dan tabir surya. Hidroklorotiazid dapat membuat kulit

Anda sensitif terhadap sinar matahari.

Apa instruksi diet khusus yang harus saya ikuti?

Ikuti petunjuk dokter Anda. Mungkin termasuk mengikuti program latihan sehari-hari atau

rendah garam atau diet rendah natrium, suplemen kalium, dan meningkatkan jumlah maka

nan kaya kalium (misalnya, pisang, plum, kismis, dan jus jeruk) dalam diet Anda. Apa yang harus saya lakukan jika saya lupa dosis?

Minum obat yang terlewat segera setelah Anda mengingatnya. Namun, jika Anda lupa

meminum obat pada waktu minum obat berikutnya, lewati obat yang lupa diminum dan terus

minum obat sesuai jadwal berikutnya. Jangan meminum 2 obat hidroklorotiazid sekaligus

untuk mengganti obat yang lupa diminum.

Apa efek samping dapat disebabkan obat ini?

Sering buang air kecil setelah Anda menggunakan hidroklorotiazid selama beberapa minggu.

Beritahu dokter jika ada gejala yang parah atau yang berlangsung lama: . misalnya :

- kelemahan otot

- pusing

- haid

- haus

- sakit perut

- mual

- muntah

Page 3: HIDROKLOROTIAZID

- diare

- hilangnya nafsu makan

- sakit kepala

- rambut rontok

Jika Anda mengalami gejala berikut, segera hubungi dokter Anda:

- sakit tenggorokan dengan demam

- perdarahan yang tidak biasa atau memar

- ruam kulit berat dengan kulit mengelupas

- kesulitan bernapas atau menelan

Bagaimana kondisi penyimpanan yang diperlukan untuk obat ini?

Simpan obat dalam wadah yang tertutup rapat, dan jauh dari jangkauan anak-anak. Simpan

pada suhu kamar dan jauh dari panas dan lembab yang berlebihan. Buanglah semua obat

yang sudah kadaluarsa atau tidak lagi diperlukan. Bicaralah dengan apoteker Anda tentang

pembuangan obat Anda.

Apa informasi lain yang harus saya ketahui?

Tekanan darah Anda harus diperiksa secara teratur, dan tes darah harus dilakukan sesekali.

Jangan biarkan orang lain minum obat Anda. Tanyakan apoteker Anda setiap pertanyaan

yang Anda miliki tentang pengulangan penggunaan obat Anda.

Penting bagi Anda untuk menyimpan daftar tertulis dari semua obat-obatan yang Anda

gunakan, serta produk-produk seperti vitamin, mineral, atau suplemen makanan lainnya.

Anda harus membawa daftar ini setiap kali Anda mengunjungi dokter atau jika Anda dirawat

di rumah sakit. Daftar ini juga berguna sebagai informasi penting dalam kasus darurat

Sumber : Medline Plus